Metro Banjar edisi cetak Kamis 5 April 2012

Page 1

Rp 2.000

KAMIS, 5 APRIL 2012 z 16 HALAMAN z NO 4.240 zITH. XII ISSN 0215-2987

Ubay Cemooh Layanan PDAM

Kalau Galau Nonton Citra Besok Malam di HBI GALAU. Kata itu sedang tren di kalangan anak muda. Apalagi setelah dua operator telepon selular memakainya untuk nama produk terbaru mereka dan iklannya sedang gencar ditayangkan di televisi. Tak mau kehilangan moment, penyanyi ABG Citra Skolastika (18) baru saja merilis lagu berjudul Galau Galau Galau. Singel ketiga finalis Indonesian Idol 2010 setelah Everybody Knew (2011) dan Pasti Bisa (2011) itu cukup asik buat didengar. Akan lebih asik lagi kalau menyimak langsung aksi belia bernama asli Skolastika Citra Kirana Wulan itu, besok malam. Ya, Citra akan tampil di

Wajah cantik dan suara ciamik, menjadi daya tarik tersendiri bagi Citra

Distribusi Air Bersih Macet WTP Alami Kerusakan MARTAPURA- Warga Kabupaten Banjar yang berdomisili di daerah Gambut, Kertakhanyar dan sekitarnya kesulitan mendapatkan air bersih. Dalam sepekan ini PDAM Intan Banjar tidak mendistribusikan air bersihnya alias mati total.

Harus Cari Solusi BANYAKNYA keluhan pelanggan PDAM Intan Banjar ini sudah direspons wakil rakyat yang duduk di DPRD Banjar. Bahkan mereka berulang kali memanggil pihak PDAM guna menanyakan hal itu. “Sudah sering kami tanyakan mengenai pelayanan air bersih di daerah perbatasan itu. Apalagi BERSAMBUNG KE HAL 6

Keluhan demi keluhan pun mengalir deras dari mulut warga Gambut, Kertakhanyar dan sekitarnya. “Sudah sering tak mengalir airnya. Hal ini membuat kami serba sulit,” ujar Erna, warga Kompleks Pesona Modern di Jalan A Yani km 10, Rabu (4/4). Buruknya pelayanan PDAM Intan Banjar ini, kata Erna, sangat merugikan dia dan para pelanggan lainnya. Pasalnya, mereka selalu rutin membayar iuran air tiap bulannya. “Iuran dibayar terus, bahkan kalau telat didenda. Nah, kalau airnya tidak jalan yang didenda siapa?” tanya Erna. Warga Kompleks Dinas Mas 1 Jalan Pemajatan Gambut, Sukma, juga mengeluhkan hal sama. Menurut dia, dalam BERSAMBUNG KE HAL 6

Metro via telepon, kemarin siang. Khusus Kamaya yang bernama asli Silvia Damayanti, sambung Benny, juga akan melakukan promo di sebuah stasiun televisi lokal dan radio swasta di Banjarmasin. Sekadar informasi, Kamaya telah melempar dua singel; Bintang Kehidupan dan Nanti Dulu (duet dengan Firman Siagian). Di luar itu, ditanya soal kuliner khas Banjar buat Citra dan Kamaya, Benny mengatakan belum ada permintaan khusus dari keduanya. “Cuma biasanya, si artis akan dengan senang hati mencicipi apa yang disajikan promotor atau sponsor yang mendatangkan mereka,” ujar Benny. Secara terpisah, Executive Secretary GM HBI, Ernawati Radiah, mengakui ‘duet’ Citra Skolastika dan

Citra Skolastika

Nashville Pub & Cafe di Hotel Banjarmasin Internasional, Jumat (6/4) malam. Cukup istimewa, karena inilah show perdananya di Kota Seribu Sungai. Dan bak paket 2 in 1, selain Citra juga bakal mentas ‘lulusan’ Indonesian Idol lainnya, yakni Kamaya (28) atau sebelumnya dikenal dengan nama Maya ‘Idol’. Menurut Benny Abubakar, agen artis yang memboyong kedua penyanyi cantik tersebut, baik Citra maupun Maya, antusias dan tak sabar manggung di Banjarmasin. “Soalnya ini penampilan perdana mereka. Apalagi lagu-lagu mereka cukup disukai di Banjarmasin,” ujar Benny saat dihubungi

BERSAMBUNG KE HAL 6

NET

Dendam pada Persigo ENAM hari lagi atau Selasa (10/4), Barito Putera menjamu Persigo Gorontalo di Stadion 17 Mei Banjarmasin. Laga itu begitu dinantikan stoper Guntur Ariyadi dan kiper Dedy Sutanto. Maklum saja, soalnya keduanya punya pengalaman buruk saat bertandang ke markas Persigo, Stadion Merdeka, dalam pertandingan putaran pertama, 1 Maret 2012 lalu. Barito memang tidak kalah. Namun dua kali keunggulan gagal dipertahankan. Penyebabnya tim tuan rumah dua kali mendapat hadiah tendangan penalti dari wasit Mariyono. Skor akhir 2-2, tiga poin pun gagal dibawa pulang. Adapun yang menjadi ‘kambing hitam’ wasit atas hukuman tendangan 12 pas terhadap Laskar Antasari itu, siapa lagi kalau bukan Guntur dan Dedy. “Saya masih ingat peristiwa itu. Ketika itu saya membayangi striker Persigo di kotak penalti. Tiba-tiba tubuh saya ditabraknya. Herannya oleh wasit saya dianggap melakukan pelanggaran,” kenang Guntur, Rabu (4/4). Kapten tim Laskar Lahilote, Iksan Abubakar, mengeksekusi bola secara sempurna. Skor pun imbang 1-1 di Dedy Sutanto

Susilawati Diancam Pakai Pisau Pria Berhelm Rampas Sepeda Motor MARTAPURA- Rasa takut masih menghantui Susilawati (14). Saat melapor ke Polsek Mataraman, korban perampasan sepeda motor ini minta ditemani keluarganya. Wajar rasa takut itu masih ada. Pasalnya siswa SMP di Kecamatan Mataraman yang tinggal di Kampung Batakan, Desa Simpangtiga RT 3, Kecamatan Mataraman itu ditodong pakai senjata tajam oleh si pelaku. “Saya diancam. Saya takut dan lari pulang,” ujar Susilawati kepada petugas, Rabu (4/4). Informasi dihimpun, perampasan sepeda motor jenis Yamaha Jupiter Z DA 4719 SO, yang dikendarai Susilawati (14) dan temannya, Indah Septiani (14), terjadi di jalan dekat SPBU Mataraman, Selasa (3/4) sekitar pukul 01.00 Wita. Saat itu, Susilawati yang berboncengan dengan temannya dalam perjalanan pulang ke rumah. Sebelum sampai ke rumah, tiba-tiba seorang

lelaki muncul dari balik semak-semak. Lelaki itu langsung mendorong sepeda motor yang dikemudikan Susilawati. Akibatnya Susilawati dan temannya terjatuh. Sesaat setelah mendorong, lelaki tersebut mengeluarkan sebilah pisau dari balik bajunya. Dia mengancam Susilawati dan temannya itu. Karena ketakutan, keduanya lari BERSAMBUNG KE HAL 6

Si Hirang Lihatkan Cakarnya Sarbaini Serahkan Beruang Madu ke BKSDA BANJARBARU- Petugas dari Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Kalsel cukup kerepotan saat mengevakuasi beruang madu milik Sarbaini (56). Si Hirang, demikian nama beruang madu, berontak saat akan dimasukkan ke mobil, Rabu (4/4). Untuk menenengkan hewan yang bernama ilmiah Helarctos Malayanus ini, Sarbani dan istrinya, Rohani, terus menerus memanggil nama si Hirang. Usaha Sarbaini dan Rohani pun berhasil. Si Hirang, beruang madu berjenis kelamin betina, itu akhirnya bisa dimasukkan ke mobil tanpa harus

BANJARMASIN POST GROUP/HARI WIDODO

Petugas dari BKSDA Kalsel mengevakuasi beruang madu milik Sarbaini, Rabu (4/4).

menggunakan obat bius. “Berat juga hati kami berpisah dengan si Hirang untuk diserahkan kepada BKSDA,” ujar Sarbaini.

Sarbaini menjelaskan, beruang madu tersebut sudah empat tahun dirawatnya. BERSAMBUNG KE HAL 6

BERSAMBUNG KE HAL 6

BANJARMASIN POST GROUP/AYA SUGIANTO

0504/M1


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.