Eceran Rp 2.000
16 Halaman
Langganan Rp 55.000
RABU
http://metrobanjar.banjarmasinpost.co.id
27 MARET 2013
NO 4.589 TAHUN XIII ISSN 0215-2987
PEMBOBOL ATM DIKEJAR SATPAM ■ Gagal Kerjai Nasabah BRI
BANJARMASIN POST GROUP/KHAIRIL RAHIM
AKHMAD Hefrizal (kaus cokelat) saat dibawa ke Rutan Polresta Banjarmasin, Selasa (26/3).
BANJARMASIN - Pembobol anjungan tunai mandiri (A`TM), dengan modus mengelabui pemegang kartu ATM dengan menempel stiker palsu di box ATM, akhir tertangkap. Pelaku utamanya Akhmad Hefrizal (30). Warga Jalan Suka Jadi, Belambangan, OKU Selatan, Sumatera Selatan itu, dibekuk anggota Satreskrim Polresta Banjarmasin saat melakukan aksinya, Jumat (22/3) siang sekitar 11.00 Wita. Hefrizal memang lagi apes. Dia ditangkap polisi saat hen-
dak memasang stiker nomor layanan ATM palsu di ATM BRI Jalan Pramuka seberang warnet Armada, Banjarmasin. Informasi diperoleh, Hefrizal ini merupakan pelaku pem-
bobolan ATM antarprovinsi. Selain Banjarmasin, sejumlah daerah pernah disinggahi pelaku seperti Bandung dan Palembang. “Saya baru empat hari di sini (Banjarmasin) dan berhasil membobol enam ATM,” ujar Hefrizal, Selasa (26/3). Enam ATM yang berhasil dibobol Hefrizal itu berada di kawasan Banjarmasin Utara sebanyak tiga kali, Banjarmasin Timur satu kali dan laporan yang masuk ke Polresta Banjarmasin sebanyak dua kali. “Total uang hasil pembobolan sekitar Rp 75 juta,” ujar dia. Hefrizal mengaku, setiap melakukan aksinya dia dibantu tiga rekannya yakni SK, TM dan JM. “Semua rekan saya itu berada di Palembang,” BERSAMBUNG KE HAL 8
“Awalnya Ikut-ikutan” SANTAI dan tanpa ada perasaan bersalah. Itulah yang diperlihatkan pembobol ATM antarprovinsi, Akhmad Hefrizal (30), saat ditemui di sel tahanan Mapolresta Banjarmasin. Hefrizal mengaku, dia melakukan aksi tersebut atas ajakan temannya di Palembang. “Awalnya ikut-ikutan saja. Karena sudah mengetahui
BANJARMASIN - Penyanyi cantik dan seksi, Bunga Citra Lestari (30) tampil memesona di hadapan ratusan nasabah dan tamu Bank Kalimantan Selatan (Kalsel) di Grand Palace Restaurant, Senin (25/3) malam. Muncul di panggung menjelang tengah malam, pukul 22.45 Wita, artis yang dikenal dengan panggilan BCL itu terlihat anggun dan elegan dalam balutan gaun panjang berwarna biru. Mengucap salam lalu menyapa penonton, BCL lantas membuka penampilannya dengan memba wakan salah satu hitsnya, Sunny (Cinta Pertama). Meski lagu lama, tahun 2006, namun banyak yang masih hafal liriknya dan ikut bernyanyi. Begitu pula ketika penyanyi yang biasa disapa Unge itu melanjutkan dengan tembang kedua, Pernah Muda (2009). Istri aktor asal Malaysia, Ashraf Sinclair (33) itu tak sekadar menghibur lewat nyanyian. Dia juga cukup interaktif dengan penonton. Dia turun panggung menghampiri audience dan menyapa mereka. Kesempatan itu dimanfaatkan penonton memotret BCL dari dekat. “Selamat malam semuanya. Saya kalau ditanya manajer saya mau nggak nyanyi di Banjarmasin? Saya pasti mau. Senang sekali, soalnya di sini ikan patinnya enak sekali. Makanya kalau ke sini saya selalu makan BERSAMBUNG KE HAL 8
BERSAMBUNG KE HAL 8
Beruang Siap Cabik Barito
Rai Masih Tak Sadarkan Diri ■ 11 Orang Tersengat Listrik Bertegangan 20 Ribu Volt BANJARBARU - Raka (21) bersedih. Dia tak kuasa melihat saudara kembarnya, Rai (21), terbaring tak sadarkan diri di IGD RSUD Banjarbaru. Sejumlah peralatan medis untuk memonitor jantung dan penyuplai oksigen menempel di tubuh warga Brebes, Jawa Tengah tersebut. Rai adalah salah seorang korban sengatan listrik dari kabel saluran udara tegangan
■ Disiarkan tvOne Besok Sore Patrice Nzekou
TIM Persiba Balikpapan berambisi memecundangi Barito Putera dalam lanjutan Indonesia Super League (ISL) 2012/2013 di Stadion Persiba, Balikpapan, Kamis (28/3) lusa. (Disiarkan tvOne mulai pukul 16.30 Wita). Pasalnya Patrice Nzekou dan kawan-kawan dituntut merebut kemenangan dalam laga yang diprediksi bakal ditonton oleh ribuan suporter fanatiknya. Maklum, pascabatalnya pelatih Herry Kiswanto mundur, para pendukung tim ASIAN BET
BERSAMBUNG KE HAL 8
z LIHUM
Bunga Citra Lestari
BANJARMASIN POST GROUP/HARI WIDODO
RAI pingsan setelah tersengat listrik bertegangan 20 ribu volt.
BERSAMBUNG KE HAL 8 BANJARMASIN POST GROUP/AYA SUGIANTO
Saman Protes Dihukum Rp 50 Ribu
Chalilurahman
■ Penjual Kembang Ditertibkan Satpol PP
Teler di Depan WC
MARTAPURA - Raut ketidakpuasan ditunjukkan Badaruzzaman (41) saat keluar dari ruang sidang Pengadilan Negeri (PN) Martapura, Selasa (26/ 3) sekitar pukul 11.00 Wita. Pria yang tinggal di Jalan Sasaran, Kelurahan Keraton, itu masih belum bisa menerima perlakuan “tidak adil” yang dilakukan Satpol PP Pemkab Banjar. Badaruzzaman, yang sehari-hari berjualan kembang makam di depan Bank BRI Jalan A Yani km 40, dirazia oleh Satpol PP Pemkab Banjar. Pria yang akrab disapa Saman itu bersama istrinya, Rohana (35) diamankan Pol PP. “Kalau memang dilarang, ya harus semua-
MARTAPURA - Razia penyakit masyarakat (pekat) terus dilakukan personel Polres Banjar. Titiktitik rawan kejahatan tiap hari didatangi beberapa polisi, termasuk WC Pasar Blauran Martapura. Di WC Pasar Blauran Martapura ini personel Polres Banjar mengamankan seorang pria, Chalilurahman (30). Dia kedapatan dalam kondisi mabuk di depan WC tersebut. Chalilurahman, yang dikenal sebagai preman pasar, sempat mengamuk di pasar Blauran Martapura. Akibatnya para pedagang takut dan khawatir atas perilaku Chalilurahman tersebut.
BERSAMBUNG KE HAL 8
BANJARMASIN POST GROUP/RENDY NICKO
SAMAN dan istrinya Rohana saat menjalani sidang, Selasa (26/3).
BERSAMBUNG KE HAL 8
BANJARMASIN POST GROUP/YUSRAN PARE
2703/M1