Metro Banjar Sabtu, 28 Februari 2015

Page 1

Tangis The Reds Hal

12

Eceran Rp 2.000

Langganan Rp 55.000

www.metrobanjar.co

16 Halaman

DIDI DILUKAI

LELAKI MISTERIUS ■ Tergeletak di dalam Warung BANJARBARU - Warga di sekitar jalan Kuranji RT 31 Landasan Ulin, Banjarbaru, geger. Didi Rianoor (40) tergeletak bersimbah darah, di dalam warung miliknya dengan sejumlah luka bacok di tubuhnya, Jumat (27/2) dinihari. Upaya warga untuk menyelamatkan nyawa Didi dengan membawanya ke RSUD Banjarbaru, sia-sia. Didi saat ditemukan sudah tewas akibat luka-luka yang dideritanya. Diperoleh informasi, Didi mengalami luka-luka akibat berduel dengan seorang lelaki di warungnya

pada Jumat dinihari itu. Hingga berita ini diturunkan, polisi belum berhasil menemukan lelaki misterius yang berkelahi dengan korban. Kapolsek Banjarbaru Barat AKP Abdul Fatah mengatakan, anggotanya masih turun ke lapangan untuk mengejar pelaku. “Identitas pelaku sudah kami dapat, anggota saya sedang melakukan pengejaran di lapangan,” kata kapolsek.

Malam itu, Didi seorang diri menjaga warung miliknya. Tiba-tiba datang seorang lelaki mengendarai sepeda motor berhenti di depan warung Didi. Diperoleh informasi, lelaki itu datang dalam keaadaan mabuk akibat minuman keras. BERSAMBUNG KE HAL 8

SABTU

SETELAH Indonesia Super League (ISL) 2015 resmi ditunda pihak Kemenpora RI, pekan lalu, manajemen Barito Putera Banjarmasin pun langsung meliburkan pemainnya selama seminggu. Keputusan yang tepat, sebab kemudian diketahui ISL baru akan digelar mulai 4 April mendatang. Skuat Barito dijadwalkan baru kembali berkumpul di Kota Seribu Sungai pada Minggu (1/ 3) sore. Saat ini cuma ada tiga pemain yang tinggal di mes di kawasan Jalan Belitung. Kapten M Roby yang sedang dalam penyembuhan cedera dan Leonard Tumapahu, bek yang dalam uji Agi Pratama coba terakhir

BERSAMBUNG KE HAL 8

melawan Kalteng Putra, mencetak gol kemenangan. Satunya lagi adalah Agi Pratama, satu-satunya pemain asli Banua. Dan meski tidak ada kegiatan tim, ketiganya rutin berlatih bersama. Setidaknya hal itu bermanfaat menjaga kondisi agar tetap fit. “Kebetulan bang Leo dan bang Roby tetap di sini, jadi saya ikut latihan dengan mereka. Hitunghitung belajar privat kepada senior,” ujar Agi kepada Metro, Jumat (27/2) siang. Dituturkan Agi, latihan biasanya dilakukan di beberapa tempat. Mulai dari tempat fitnes hingga di Stadion 17 Mei. “Kalau

di stadion, kami jogging, latihan passing hingga shooting,” sebutnya. Tetap berlatih, meskipun sebenarnya pemain sedang diliburkan, menurut Agi, dimaksudkan agar bisa tetap menjaga kondisi. “Jadi, saat semua pemain kembali berkumpul, saya sudah siap untuk mengikuti program latihan,” katanya. BERSAMBUNG KE HAL 8

Fakta Agi Pratama ● Kelahiran Banjarmasin 17 Maret 1996 ● Tinggi180 sentimeter ● Berat 75 kilogram ● Posisi Penyerang ● Klub Barito Putera ● Nomor Punggung 21 ● Nama Punggung AGI P

BPOST GROUP/AYA SUGIANTO

Gelap Mata, Suami Aniaya Istri ■ Tak Tahan Dengar Ocehan MARTAPURA - Bergaya rambut ‘mohawk’ bak personel musik rock, Aridoni (35) tertunduk malu saat kamera wartawan menyorot wajahnya di

ruang Idik 4 Bareskrim Polres Banjar, Jumat (27/2) siang. Rasa penyesalan terlihat dari raut wajahnya. Namun itu tidak membuat para penyidik berempati saat memeriksa, dan menjebloskan Aridoni ke dalam sel. Pria beranak satu itu berurusan dengan hukum setelah menganiaya istrinya, Saniah (30). Atas perbuatannya itu, Saniah mengalami luka lebam dan goresan di sekujur wajahnya. “Awalnya saya dipukul suami saya dengan tangan kosong. Entah entah tiba-tiba dia mengambil botol kaca kosong dan dipukulkan ke wajah saya beberapa kali,” terang wanita itu kepada penyidik di Bareskrim. Sebenarnya, sebut dia, sudah sering suaminya memperlakukan dirinya dengan kasar. Suaminya kerap bersikap brutal, terutama saat keinginannya tidak cepat dipenuhi oleh Saniah. “Sudah sering, saya dipukul, dijambak. Mungkin dibunuhnya saja lagi saya belum,” beber wanita itu menceritakan ke-

BPOST GROUP/ABDUL GHANI

GRAFIS: BPOST GROUP/FUAD

SELALU ada menu baru. Begitulah sajian Mr. Pancake di lantai satu Duta Mall Banjarmasin yang buka tiap hari pukul 10.00 Wita21.30 Wita. Sebagai salah satu restoran yang menyajikan aneka pancake, Mr.Pancake terus berinovasi lewat beragam hidangannya. “Dalam waktu dekat, kami bakal promokan menu terbaru. Tunggu saja,” kata Adi sang manager operasional. Terkait itu, dia menginformasikan bahwa saat ini Head Cooking Mr. Pan-

NO 5.282 TAHUN XV ISSN 0215-2987

Agi ‘Curi Ilmu’ Senior

Aridoni

Menu Barunya Bikin Penasaran

28 FEBRUARI 2015

BERSAMBUNG KE HAL 8

Sudah Mesum, Pesta Miras Pula ■ 61 Orang Terjaring Razia Pekat BANJARMASIN - Jajaran Polresta Banjarmasin dan lima Polsekta Banjarmasin (Tengah, Timur, Barat, Utara dan Selatan), terus melakukan razia penyakit masyarakat (pekat) di Kota Seribu Sungai dan sekitarnya. Hal itu demi menjaga ketertiban di lingkungan masyarakat. Sejauh ini, kebanyakan yang terjaring razia adalah warga yang kebetulan berada

di tempat hiburan seperti arena biliar, yang saat dirazia tidak bisa menunjukan kartu identitas semacam KTP. Yang menarik saat pekat pada Rabu (25/2) malam lalu. Enam pasangan mesum diciduk di Hotel Panorama Banjarmasin. Dua pasangan di antaranya juga melakukan pesta minuman keras.

BPOST GROUP/SYAIFUL ANWAR

Penghuni Kos

Dukung Rita SEPINYA warga Banjarmasin yang mendukung secara langsung saat Mahrita Mauliyani (14) tampil di Konser Nominasi Dangdut Academy (D’Academy) 2 di Studio 5 Indosiar Jakarta, Jumat (27/2) malam, tak membuat Dewi Cahyani kehilangan akal. Ibunda Rita itu mengerahkan temanteman kosnya di depan Indosiar untuk menjadi suporter anak sulungnya tersebut. “Beberapa orang teman saya yang kos di sini mau mendukung Rita. Cara ini supaya anak saya tampil lebih semangat lagi,” tutur Dewi yang dihubungi Metro lewat telepon, Jumat (27/2) siang. Ditambahkan ibu beranak dua itu, ada juga warga yang secara sukarela mendukung Rita melalui SMS. Mereka adalah warga pinggiran yang tinggal di dekat rel kereta api. “Tadi pagi pas saya makan di warteg di dekat rel kereta api, beberapa warga BERSAMBUNG KE HAL 8

BPOST GROUP/FADLY SETIA RAHMAN

BERSAMBUNG KE HAL 8

Mahrita

POLISI menunjukkan minuman keras yang ditemukan dalam kamar pasangan mesum.

Pagi Ini Endah Nyanyi di inBox

Hal

8

2802/M1


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.