Pontianak Post

Page 1

Pontianak Post P er t a m a da n Ter ut a m a di Kal im an t an Barat

Kamis 3 Februari 2011 M / 29 Safar 1432 H

Mubarak Tolak Mundur

Gebyar 38 Tahun Pontianak Post

Puncak Acara Heboh PONTIANAK – Dihari ketiga, malam puncak Gebyar 38 Tahun Pontianak Post benar-benar heboh. Ribuan manusia tumpah ruah menyaksikan para bintang tamu yang beraksi di panggung setinggi lima meter. Terlebih ada puluhan doorprize untuk mereka yang beruntung. Pesta kembang api menyelingi setiap acara dan menyambut Imlek tidak putusputus datang dari seluruh penjuru kota, ikut membuat suasana semakin meriah. Tidak dapat dihindari, acara yang dimu-

lai jam tujuh kemarin (2/2) malam juga membuat jalanan macet. Acara yang dipandu kompak oleh dua Master of Ceremony (MC) Jun Farera dan Triyono Bombom ini dibuka kelompok akustik Dan Band. Kemudian dilanjutkan dengan hentakan-hentakan perkusi dari grup Kebon Kopi. Keduanya sukses menghibur kerumunan penonton. Pukul 20.00, acara utama dimulai, u

Eceran Pontianak Rp.2.500

Ke Halaman 7 Kolom 5

Demonstran Diserang Massa Pro Pemerintah

KAIRO – Deadline mundur yang ditetapkan kelompok anti pemerintah tidak digubris Presiden Mesir Hosni Mubarak. Penguasa Negeri Firaun selama 30 tahun itu juga tidak menghiraukan tuntutan jutaan warga yang berdemonstrasi

seminggu terakhir untuk segera menanggalkan jabatan Jumat (4/2). Kemarin Mubarak, 82, bahkan memastikan tetap bertahan sebagai presiden hingga masa kepemimpinannya berakhir. Melalui siaran langsung televisi, dia juga berani menyatakan memilih mati di tanah Mesir. ”Saya akan memaksimalkan beberapa bulan yang tersisa dari jabatan saya untuk melayani kehendak rakyat,” tegas u

Ke Halaman 7 Kolom 5

MUJADI /PONTIANAK POST

MUJADI /PONTIANAK POST

SHANDO /PONTIANAK POST

RANDY TRI KURNIAWAN/RM

SEMARAK : Pesta kembang api di malam puncak gebyar 38 tahun Pontianak Post, Rabu (2/2) di Jalan Gajah Mada. Pemotongan tumpeng dilakukan Direktur Pontianak Post Untung Sukarti. Diiringi gesekan biola Hendri Lamiri dan vokali Yan Mahmud menambah semarak dan meriah suasana.

DARI MESIR. Sejumlah warga negara Indonesia yang tinggal di Mesir

tiba kembali di tanah air melalui Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Rabu (2/2). Sebanyak 411 WNI berhasil dievakuasi dan tiba kembali di tanah air.

Pembalakan Liar di HL Bengkayang

Ritual Robo-robo Melepas Petaka Mengenang Opu Daeng Manambon

Pelaku Kabur, Alat Berat Ditahan

MEMPAWAH- Ritual Robo-robo kembali dihelat Pemkab Pontianak, Rabu (2/2) kemarin. Ribuan warga tumpah ruah dilokasi Pelabuhan u

PONTIANAK—Polisi Kehutanan Kabupaten Bengkayang mengamankan satu unit eksavator yang beroperasi membabat hutan dan mengekploitasi segala sumber kekayaan alam di lokasi Hutan Lindung (HL) Gunung Serentak Dusun Lumar Kecamatan Lumar, Rabu (2/2).

Ke Halaman 7 Kolom 5

PEMBUKAAN : Peresmian acara Robo-robo

di Kabupaten Pontianak dibuka oleh Maryadi, Asisten I Setda Provinsi mewakili Gubernur Kalbar, dengan pemukulan gong.

HAMDAN ABU BAKAR/PONTIANAK POST

Diduga alat tersebut milik sebuah perusahaan tambang namun tanpa mengantongi izin. Dan telah beroperasi selama empat hari serta menyalahi aturan maka sanksi tegas akan diberikan sesuai dengan ketentuan UU Kehutanan. Namun aparat gagal mengamankan pemilik maupun karyawan perusahaan yang mengoperasikan eskavator. ”Operator sudah kabur sebelum tim (Polhut,red) mencapai lokasi,” u

Ke Halaman 7 Kolom 1

Perayaan Imlek Singkawang; Semarak dengan Keberagaman 11:58

15:18

18:05

19:15 04:36

Sumber : Kanwil Depag Kalbar

Ikut Merayakan Walaupun Sudah Memeluk Agama Islam Kota Singkawang begitu semarak menjelang imlek. Warga telah menghiasi rumahnya dengan beragam aksesioris. Lampion terlihat dimana-mana. Perayaan ini tidak saja didominasi warga Tionghoa yang mencapai 60 persen dari jumlah penduduk (197.079), namun juga seluruh penduduk kota. ZULKARNAEN FAUZI & HARI KURNIATHAMA, Singkawang CHIA Jung Khong alias Haji Aman (48), terlihat sibuk di kedainya, Jalan Simpang Seribu Satu, Singkawang. Dia memasak mie ayam untuk para pelanggannya yang sudah memesan. “Beginilah setiap hari saya,” kata

Haji Aman, panggilan akrabnya kepada Pontianak Post. Haji Aman adalah warga Tionghoa yang dilahirkan di Kota Singkawang. Sejak berumur 24 tahun, dia telah memeluk agama Islam. Tradisi imlek bagi Aman tak bisa dibuang begitu saja. “Imlek adalah sebuah tradisi keluarga. Makan besar, saling mengunjungi dan lainnya. Jadi, tradisi itu tak bisa dilewatkan begitu saja,” kata Haji Aman. Di rumahnya, tak ada persiapan, seperti memasak makanan atau menghiasi rumah dengan lampion. Tapi hari pertama perayaan imlek, dia memastikan akan mengunjungi rumah orangtua dan saudara-saudaranya. “Pas hari raya imlek, kita akan mengunjungi rumah orangtua. Ibu saya masih hidup. Di sana ada saudara saya juga. Saya

sendiri membawa anak dan cucu untuk mengunjungi. Silaturahmi harus terus terjaga,” kata Haji Aman yang juga membuka bengkel cat ini. Dia pun tetap mempertahankan tradisi memberi angpau bagi keluarganya. “Saya sudah siapkan angpau untuk keponakan. Ini sebuah tradisi yang tak boleh ditinggalkan,” kata Haji Aman yang memiliki tiga anak dan seorang cucu ini. Sebelum perayaan imlek, dia juga mempersiapkan minuman untuk keluarga. Begitu juga sebaliknya, ketika Haji Aman merayakan idul fitri. u

Ke Halaman 7 Kolom 1

SEMARAK: Suasana Kota Singka-

wang menyambut imlek. Lampion dan aksesioris lainnya dipasang di dalam rumah dan pekarangan. zulkarnaen fauzi/pontianak post

Online: http://www.pontianakpost.com/

*Mempawah, Sambas, Singkawang, Bengkayang Rp 3.000 *Landak, Sanggau, Sintang Rp 3.000 *Ketapang & KKU Rp 4.000 *Kapuas Hulu Rp 3.000

Jawa Pos Group Media


politik & Hukum

2

Pontianak Post

l

Kamis 3 Februari 2011

JanganTerulang Kasus Wali Kota Surabaya

Mustafa Ramli/Jawa Pos

Hak Angket : Para inisiator Hak Angket Mafia Perpajakan dari kiri Nudirman Munir, Syarifuddin Sudding, Lily Chadidjah Wahid, Bambang Soesatyo, Trimedya Panjaitan, dan Ahmad Yani menunjukkan tanda tangan dukungan Hak Angket Mafia Perpajakan

Golkar, PDIP, dan PKS Komitmen Dukung Total +

Hak Angket Mafia Pajak JAKARTA-Usulanhakangket mafia pajak kembali diajukan. Tiga Wakil Ketua DPR Priyo Budi Santoso, Pramono Anung, dan Anis Matta ikut bergabung membubuhkan tandatangan dukungan beserta 111 anggota dewan lintas fraksi lainnya. Satu-satunya fraksi yang tidak satu pun anggotanya ikut mendukung adalah Fraksi Partai Demokrat. Kemarin, perwakilan pengusul resmi mengajukan untuk kedua kalinya usulan penga-

juan angket tersebut ke pimpinan DPR. Setelah sebelumnya, pimpinan DPR memutuskan mengembalikan pengajuan pada para pengusul setelah sejumlahanggotaPartaiDemokrat yang awalnya mendukung belakangan menarik diri. ”Saya tidak akan menggunakan hak ini kalau tidak dalam keadaan darurat,” ujar Wakil Ketua DPR Priyo Budi Santoso, saat menerimarombonganperwakilan pengusul, di ruangannya, komplek parlemen, Senayan, Jakarta, kemarin (2/2). Menurut dia, angket terkait mafia pajak mendesak ditandangani karena penegakhukumterkesanlambat mengusut persoalan ini.

Hal yang sama, juga dilakukan Anis Matta yang mendapat giliran selanjutnya. Sekjen DPP PKS itu langsung mengambil pena untuk membubuhkan tandatangannya. Di saat yang sama, dia menegaskan, bahwa sikap PKS akan bulat mendukung angket mafia pajak. Seperti prosedur umumnya, usulan tersebut akan dibahas dalam rapat pimpinan. Selanjutnya, usulan akan diagendakan ke Bamus untuk diputuskan akan diambil keputusan diterima atau tidak menjadi hak DPR di sidang paripurna. Selain Fraksi PKS (57 kursi) yang telah menyatakan akan mendukung penuh, beberapa fraksi lain juga sudah

memberikan komitmen yang sama. Yaitu, Fraksi Partai Golkar (106 kursi), Fraksi PDIP (94 kursi), Fraksi Partai Gerindra (26 kursi), dan Fraksi Partai Hanura (17 kursi). Jika digabung total kursi pendukung hak yang selangkah lagi mengarah pada hak menyatakan pendapat dan berakhir pada impeachment tersebut adalah 300 kursi. Di luar Golkar dan PKS, dalam draf usulan yang disampaikan ke pimpinan dewan, tiga anggota fraksi partai koalisi pemerintahan (PAN, PPP, dan PKB) hanya menyumbang anggotanya. Masing-masing, yaitu PAN (1 orang), PPP (2 orang), dan PKB (1 orang).(dyn)

JAKARTA - Keputusan DPRD Surabaya melakukan pemakzulan terhadap Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini dinilai tidak beralasan. Menteri Dalam Negeri Gamawan Fauzi menyatakan, terlalu berlebihan keputusan DPRD untuk meng-impeach Risma berdasarkan kesalahan perumusan Peraturan Walikota (Perwa). “Kalau hanya sekedar Perwa, itu tidak beralasan. Terlalu berlebihan kalau itu dilakukan,” kata Gamawan, usai rapat kerja pembahasan RUU Keistimewaan Jogjakarta di gedung parlemen, Jakarta, kemarin (2/2). Menurut Gamawan, tidak hanya Per wa, Peraturan Daerah di tingkat provinsi bisa saja salah. Itulah gunanya dilakukan evaluasi. Misalkan ada Perda yang keliru, tentu DPRD bisa melakukan koreksi. “Perwa bisa saja Gubernur (yang) memperbaiki,” kata Gamawan. Pasca keputusan angket DPRD Surabaya itu muncul, Gamawan menyatakan sudah melakukan pembicaraan. Mulai dari Gubernur,

Ketua DPRD Surabaya, termasuk dengan Risma. Saat ini, kata Gamawan,

Jangan ada daerah-daerah yang meniru model seperti itu, biaya pilkada itu besar. Kasihan masyarakat kita Gamawan Fauzi

Mendagri

dirinya tengah meminta Direktorat Jenderal Otonomi Daerah untuk segera mem-

buat surat perintah. Surat itu nantinya berisi perintah agar DPRD dan Wali Kota Surabaya segera menggelar rekonsiliasi di kedua belah pihak. Gubernur juga diminta untuk mengingatkan jika terjadi pertentangan antara DPRD tingkat kabupaten/kota dengan kepala daerah. “Mudahmudahan hari ini bisa saya tandatangani, paling lambat besok,” kata mantan Gubernur Sumatera Barat itu. Gamawan berharap, keputusan yang dilakukan di DPRD Surabaya tidak lagi terulang di daerah lain. Seperti halnya di pusat, setiap keputusan di daerah bisa dilakukan dengan dialog antara kepala daerah dengan DPRD. “Jangan ada daerah-daerah yang meniru model seperti itu, biaya pilkada itu besar. Kasihan masyarakat kita,” tegasnya. Kepada setiap kepala daerah, sebaiknya juga proaktif untuk membicarakan setiap kebijakan. Jika ada yang kurang pas, solusinya adalah dialog. “Ingat ya, DPRD itu unsur pemerintahan daerah, bukan lembaga legislatif daerah. Unsur pemerintahan daerah ya kepala daerah dan DPRD,” ujarnya. (bay)

+

Ikut Merayakan Walaupun Sudah Memeluk Agama Islam Sambungan dari halaman 1

Saudaranyadatanguntukbersilaturahmi. “Semua tradisi yang ada di keluarga tetap terjaga. Hanya kita membatasi makanan yang haram saja. Jika halal, dinikmati bersama,” kata Haji AmanyangjugaKetuaPersatuan Islam Tionghoa Indonesia (PITI) Cabang Singkawang. Bagi warga Kota Singkawang, saling kunjung mengunjungi saat imlek dan lebaran sudah mentradisi. Begitu juga memberikan kue dan minuman. Seperti dilakukan Mindasari (26). Perempuan berjilbab ini jauh hari sudah mempersiapkan kue bagi warga Tionghoa. “Tiap tahunnya juga demikian. Kita selalu mengantarkan kue untuk mereka yang merayakan. Kan, sahabat suami banyak yang Tionghoa. Tak ada perbedaan satu dengan yang lainnya,” kata Mindasari. Pegawai negeri sipil yang tinggal di Jalan Alianyang Ke-

lurahan Sui Wie ini mengungkapkan, tradisi saling memberi dan menerima sudah lama dilakoni. “Begitu juga dengan mereka. Ketika kita merayakan idul fitri, mereka memberi dan mendatangi rumah kita untuk bersilaturahmi. Ketika imlek, juga kita berkunjung ke rumah mereka,” kata Mindasari. Menjelang imlek, hampir setiap rumah di Kota Singkawang menghiasinya dengan lampu lampion, termasuk di jalan-jalan utama. Menariknya, shio kelinci juga menjadi “maskot” imlek tahun ini dipasang dimana-mana. “Ada yang membeli ada juga bikin sendiri,” kata perempuan Tionghoa, Susi Wu, kepada Pontianak Post, kemarin. Tahun ini, Kota Singkawang diramaikan dengan pohon Mei Hwa, pohon keberuntungan. Mereka merangkai sendiri pohon tersebut. Bahkan bunganya dipesan dari Malaysia. “Kami memesan bunga Mei Hwa dari Malaysia. Kebetulan juga kakak

ada di Malaysia,” kata Ana, yang tinggal di Jalan Nyiur ini. Bahkan dalam perayaan Cap Go Meh, Lapangan Kridasana Singkawang akan disulap menjadi hutan Mei Hwa. Pembauran Etnis Pembauran etnis di Singkawang sudah berlangsung sejak lama. Sebagai etnis yang dikenal kaum pedagang, warga Tionghoa memegang peran penting dalam hal perekonomian dan kehidupan sosial. Sementara Melayu pribumi populis dengan pekerja dan banyak berkecimpung di pemerintahan. Namun kondisi itu mulai berubah. Tak sedikit warga Tionghoa Singkawang terjun ke dunia politik sehingga bisa tampil sebagai walikota, ketua DPRD dan anggota. Minat menjadi PNS pun juga cukup tinggi. Dari segi budaya, sejarah menunjukkan orang Tionghoa yang ada tidak lagi memiliki darahmurniTiongkok.Semuanya sudah berasimilasi dengan etnis lain, sehingga generasi saat ini sudah campuran. Hanya saja butuh sentuhan kaum tua agar antar etnis ini memahami asal muasal keberadaan mereka dalam menjaga persatuan. Dalam perjalanannya, pembauran antar etnis berdarah campuran ini tak berjalan mulus. Ada sebagian hal yang masih menjadi prinsip sehingga terbuka ruang perbedaan, baik itu persepsi budaya, pemikiran,

pendapat pribadi, maunpun permasalahan agama. Pengamat budaya Singkawang Iphenk Haemes menjelaskan, asimilasi atau kawin campur antara pribumi dan non pribumi dari dulu memang ada, namun sifatnya terbatas. Hubungan interaksi sosial dan ekonomi di masyarakat juga masih ada sekat yang menjadi penghalang. Selagi mereka (warga Tionghoa) masih membedakan antara Pan Nyin dan Tong Nyin. Sebuah keniscayaan pembauran akan terwujud. Apalagi ruang lingkup sosial saya dan mereka masih tampak. Sepertiadamenaruhkecurigaan dengan orang pribumi. “Salah satu contoh betapapun bagus orang pribumi kerja dengan orang non pribumi, akan beda upah yang diterima oleh bangsanya/non pribumi kendati kita (pribumi) lebih lama masa kerjanya,” jelasnya. Hal ini menyulitkan pembauran. “Boleh dibilang egoetnisitas mereka lebih tinggi,” katanya. Namun dinamika masyarakat terus berubah searah perbaikan hubungan baik dalam bingkai persatuan. Persepsi lain soal dinamika pribumi dan non pribumi diungkap Samsul Hidayat, peneliti Tatung Singkawang, yang juga kandidat Doktor di UIN Yogyakarta. Menurutnya, dinamika etnis tionghoa dengan etnik pribumi sudah berlangsung lama terutama etnis Dayak. Bahkansaatbanyakpenambang

emas bikin kongsi atau pemukiman di Monterado dan Mandor, orang China yang datang ratarata laki-laki, kemudian kawin dengan gadis-gadis Dayak. Sementara perkawinan antar etnis Tionghoa dan Melayu terhitung jarang, kecuali beberapa yang akhirnya diklaim Melayu. Walikota Singkawang Hasan Karman menilai pembauran dan kawin campur sudah lama terjadi di Kalbar. Awal kedatangan etnis Tionghoa jauh sebelum NKRI terbentuk. Kedatangan mereka tidak membawa istri dan menetap, terjadilah kawin campur. Kelahiran generasi pertama dari hasil kawin campur ini, kemudian melahirkan generasi dan identitas dimana mereka mengasosiasikan diri. Setelahkomunikasitransportasi laut mulai terbuka, datanglah imigran Tionghoa lain yang sudah membawa wanita. Generasi kawin campur yang terbentuk kini ada yang mengidentifikasi diri sebagai orang Dayak, Melayu atau tetap sebagai Tionghoa atau etnis lainya. Dari strata bawah menengah dan keatas, banyak berdarah campur, hanya mau atau tidak mengakuinya. “Dalam kontek sosial kita kini dibatasi sekat agama dan identitas etnis yang melekat sesuai pengakuan masingmasing individu dan kelompok. Pembauran jelas harus alami dan tidak dipasksakan,” katanya. Yang jelas, kata dia, sebagai WNI, setiap orang punya hak dan kewajiban yang setara dalam

semua aspek kehidupan. Jadi tidak boleh ada diskriminasi. Generasi tua harus berani menjelaskan kepada keturunannya, bahwa kita ini tidak ada lagi berdarah murni. “Dengan demikian, generasi muda akan sadar bahwa kita bersaudarasehinggabisamenghargaikeberagamandalamkontek persaudaraan. Minimal kita yakin kita ini masih keturunan adam dan hawa,” pungkasnya. Ketua DPRD Singkawang Tjhai Chui Mie, mengatakan masyarakat Kota Singkawang umumnya memiliki toleransi tinggi antar umat beragama dan antar etnis. Intinya dalam diri masing-masing harus ditanamkan bahwa semua adalah warga negara Indonesia tanpaharusmembeda-bedakan warna kulit. Justru,kata dia, dari semua perbedaan itu diambil untuk dipadu-padankan menjadi sesuatu yang bernilai jual tinggi demi kemajuan Kota Singkawang, “Yang harus kita tanamkan kegenerasi muda adalah pendidikan dan budi pekerti serta bagaimana kita bisa berpartisipasi atau apa yang bisa kita buat untuk kota Singkawang,” katanya. Hal senada diungkapkan, Sumberanto Tjitra, tokoh pemuda Tionghoa sekaligus anggota DPRD Singkawang. Pembauran suatu proses alamiah yang tidak boleh dipaksakan, tetapi harus ditanamkan nilai-nilai kebersamaan diantara etnis. Masyarakat, kata dia, harus

mengerti keberadaan mereka sebagai makhluk sosial atau istilah hukum zoon politico atau makhluk politik, yang tak bisa hidup sendiri tetapi membutuhkan orang lain. Kalau dilihat di Singkawang, pembauran sebenarnya sudah berjalan dari dulu. Buktinya masyarakat yang bisa hidup berdampingan dengan harmonis walaupun memiliki budaya berbeda. Terus ditambah, kata dia, dengan perkawinan campuran yang alami. Dalam pemerintahan, ekonomi memang perlu lebih didorong khususnya orang Tionghoa untuk jadi PNS dan non Tionghoa untuk bergerak menjadi pengusaha atau pelaku ekonomi. Ini tidak bisa dipaksakan, tetapi perlu ditanamkan pemahaman yang baik. “Kalau ada mengatakan saudara-saudara kita di luar tionghoa kurang dalam berbisnis, saya pikir ini adalah pandangan yang keliru dan perlu diluruskan. Buktinya teman-teman saya yang masih mudacukupbanyakyangpiawai dalam berdagang,” katanya. Jadi yang perlu dibenahi sekarang adalah agar semua etnis mampu berpartisipasi dalam semua bidang. Caranya, melalui pendidikan dari awal, dorongan dandukungandarisemuapihak, mediaharusjugamemberitakan kemajuan-kemajuan yang telah dicapai untuk memotivasi yang lain.(zulkarnaen/hari kurniathama)

+

+

Pontianak Post

Terbit 7 Kali Seminggu. Izin terbit Menteri Penerangan RI No. 028/SK/Menpen/SIUP/A7. Tanggal 3 Februari 1986. Per­setujuan Peru­bahan Nama No: 95A/Ditjend. PPG/K/1998 Tanggal 11­September 1998. Alamat Redaksi dan Tata Usaha: Jalan Gajah Mada No. 2-4 Pontianak 78121. Kotak Pos 1036. Fax. (0561) 760038/575368. Telepon Redak­si: (0561) 735070.Telepon Iklan/Pema­saran:735071. Hunting (Untuk seluruh bagian) Fax. Iklan 741873/766022. Email: redaksi@pon­tianakpost.com. Penerbit: PT.Akcaya PERTAMA DAN TERUTAMA DI KALIMANTAN BARAT Utama Press Pontianak. Pembina: Eric Samola, SH, Dahlan Iskan. Komisaris Utama: Tabrani Hadi. Direktur: Untung Sukarti. Pemimpin Re­daksi/Penang­gung Jawab: B Salman. Redaktur Pelaksana: Khairul­rahman, Muslim Minhard, Donatus Budiono, Basilius Sidang Redaksi: Abu Sofian, Surhan Sani, Mela Danisari, Yulfi Asmadi, Andre Januardi, Mursalin, Robert Iskandar. Sekre­taris Redaksi: Silvina. Staf Redaksi: Marius AP, U Ronald, Efrizan, Deny Hamdani, Budianto, Chairunnisya, M Kusdharmadi, Hari Jawa Pos Group Kurniatama, Hendy Irwandi, Pracetak/Artistik: A Riyanto (Koordinator), Grafis: Sigit Prasetyo, Ilustrator: Kessusanto. Fotografer: Timbul Mudjadi, Sando Shafella. Biro Singkawang: Zulkarnaen Fauzi (Jl. Gunung Raya No.15 Telepon (0562) 631912). Biro Sambas: Thoriq (Jl P Anom Telp (0562) 392683) Biro Sanggau: Anto Winarno (Jl. Sudirman No. 4 Telp. (0564) 21323). Biro Ketapang: Andi Chandra, (Jl. Gajahmada No. 172. Telp. (0534) 35514). Kabupaten Pontianak: Hamdan, . Biro Sintang: Wahy Ismir. Pema­saran/Sirkulasi: Kiki Fredrik S; Iklan: Dewiyanti.S. Percetakan: Surdi. Devisi Event: Budi Darmawan. Jakarta: Max Yusuf Alkadrie. Harga Lang­ganan per 1 Bulan dalam kota Rp 65.000,- (luar kota tambah ongkos kirim). Tarif iklan: Per mm kolom hitam putih Rp 25.000,- spot colour Rp 30.000,- full colour Rp 37.000,- Iklan baris Rp 15.000,- per baris (minimal 2 baris, mak­­si­mal 10 baris) pem­bayaran di muka. Telepon Langganan/Pengaduan: 735071. Iklan: 730251. Perwakilan Jakarta: Jl. Jeruk Purut-Al-Ma’ruf No.4 Pasar Ming­gu, Jakarta Selatan 12560. Telepon: 78840827 Fax. (021) 78840828. Percetakan: PT.Akcaya Pariwara Pontianak. Anggota SPS-SGP ISSN 0215-9767. Isi di luar tanggung jawab percetakan.

cmyk


Pontianak Post

Pontianak bisnis

l

Kamis 3 Februari 2011

Lokomotif Kemajuan Ekonomi Kalbar

Telkomsel Bantu Komputer di SMAN 7 PONTIANAK- Bukti kepeduliannya terhadap kemajuan dunia pendidikan, kemarin (2/1) Telkomsel memberikan bantuan berupa komputer bagi SMAN 7 Pontianak. Adapun wujud bantuan yang diberikan diberikan Telkomsel kepada masing-masing sekolah berupa satu perangkat multiseat EDU Merk HP hemat energy 89%, satu CPU dan lima monitoir serta perangkat meja bundar berdiameter 1,5m2, dilengkapai lima kursi dan free login user masing-masing 150 user setiap sekolah dengan alamat website http://www.telkomselsahabatpintarku.com BranManager Telkomsel Pontianak, Ibnu Sofian menjelaskan Saat ini telkomsel lebih memfokuskan bantuannya pada bidang pendidikan, berbasis informasi dan teknologi, “Semoga melalui bantuan yang kami berikan dapat semakin menambah efektivitas efisiennya proses belajar mengajar di sekolah,” jelasnya. Tidak hanya itu Ibnu Sofian juga berharap dengan adanya bantuan tersebut juga bisa membuat para siswa dapat memanfaatkan komputer dengan teknologi terbaru sebagai salah satu alat untuk mening-

Spekulan Picu Harga Minyak ICP Januari USD 97,09 per Barel

ASRI ISNAINI/PONTIANAK POST

BANTUAN : Siswa SMAN 7 langsung mencoba perangkat komputer bantuan dari Telkomsel.

katakan pengetahuan berbasis teknologi. Saat ditemui Kepala Sekolah SMAN7 Pontianak, Erni Sulistiyani mengatakan sangat berterimakasihdenganadanyabantuan Telkomsel tersebut dan berusaha akan meningkatkan kualitas dan prestasi dari setiap pelajar yang ada di SMAN7 Pontianak. “Agar tidak disalahgunakan untuk halhal yang negatif nantinya saat pelajar menggunakan komputer

ini akan kita awasi, sehingga memangbetul-betulbisadigunakan untuk berbagai kegiatan yang dapat menunjang proses belajar dan menimba ilmu,”paparnya. Dan jika memang nantinya ditemukan ada sebagian siswa yang menyalahgunakan penggunaan seperangkat computer tersebut, kata dia, maka pihak sekolah tidak akan segan-segan untuk memberikan sanksi atau hukuman. (ash)

3

JAKARTA - Dunia kini was-was mencermati pergerakan harga minyak. Berbagai gejolak politik di kawasan timur tengah dan beberapa faktor nonfundamental lain membuat harga minyak dikhawatirkan bergerak liar. Direktur Jenderal Minyak dan Gas Bumi (Migas) Kementerian ESDM Evita H. Legowo mengatakan, salah satu pendorong naiknya harga minyak adalah keputusan OPECuntuktetapmenahantingkatproduksi pada level kuota saat ini, yaitu 24,845 juta barel per hari (bph). “Info dari OPEC juga menyebut, peningkatan harga bukan karena fundamental pasar, melainkan ulah spekulan. Karena itu, OPEC enggan beraksi (menaikkan produksi),” ujarnya melalui keterangan resmi Tim Harga Minyak Indonesia kemarin (2/2). Menurut Evita, selain ulah spekulan, naiknya harga minyak dunia juga diakibatkan oleh beberapa faktor, antara lain terhentinya suplai minyak dari jalur pipa Trans-Alaska yang menyalurkan 12 persen produksi minyak mentah AS. “Ini akibat terjadinya kebocoran pada awal Januari 2011,” katanya. Selain itu, musim dingin yang masih berlanjut di sejumlah wilayah di belahan bumi bagian utara (Eropa, AS dan Kanada)

Minyak Mentah di Pasar Internasional Pasar

Des 2010 Jan 2011

WTI (Nymex) Brent (ICE) Tapis (Platts) Basket OPEC ICP Indonesia

89,23 92,25 95,96 88,54 91,37

89,58 96,91 100,35 92,69 97,09

Sumber : Tim Harga Minyak Indonesia

yang berdampak pada peningkatan konsumsi produk minyak terutama heating oil serta meningkatnya kekhawatiran pasar akan terjadinya hambatan suplai minyak melalui Terusan Suez yang disebabkan oleh ketegangan politik di Mesir. Evita menyebut, peningkatan harga minyak mentah juga disebabkan oleh perkiraan meningkatnya permintaan minyak mentah dunia oleh IEA (International Energy Agency), EIA (Energy Information Administration) dan OPEC. IEA, kata dia, dalam laporan bulan Januari 2011 memperkirakan permintaanminyakglobaluntuktahun2011 sebesar 89,1 juta barel per hari, meningkat 1,4 juta barel per hari dibandingkan tahun 2010 yang ditopang pemulihan ekonomi global dan musim dingin yang masih berlangsung di belahan bumi utara.

SementaraEIAdalamlaporanbulanJanuari2011memperkirakanpertumbuhankonsumsi minyak global rata-rata 1,4 juta barel per hari pada tahun 2011, yang ditopang oleh konsumsi negara-negara non OECD khususnya China, Timur Tengah dan Brazil. “OPEC dalam laporan bulan Januari 2011 memperkirakan pertumbuhan permintaan minyak global 2011 sebesar 1,2 juta barel per hari, ditopang oleh pemulihan ekonomi global yang terus berlanjut,” terangnya. Evita menambahkan, untuk kawasan Asia Pasifik, peningkatan harga minyak mentah selain disebabkan oleh faktor-faktor tersebut, juga dipengaruhi oleh keputusan Pemerintah Tiongkok yang belum meningkatkan suku bunganya untuk mengendalikan inflasi dan peningkatan permintaan heating oil Jepang di saat musim dingin serta beroperasinya keseluruhan kilang minyak Jepang. Menurut Evita, harga minyak internasional berpengaruh pada harga minyak indonesia (Indonesia Crude Price/ICP). Data menunjukkan, harga rata-rata minyak mentah Indonesia bulan Januari 2011 berdasarkan perhitungan Formula ICP mencapai USD 97,09 per barel, naik USD 5,72 per barel, dibandingkan harga rata-rata Desember 2010 yang sebesar USD 91,37 per barel. “Sedangkan harga Minas/SLC mencapai USD 99,82 per barel, naik USD 6,01 per barel dibanding Desember 2010 yang mencapai USD93,81 per barel,” ujarnya. (owi)


cmyk

Pilkada Sambas

4

Pontianak Post

Kamis 3 Februari 2011

Kandidat Calon Bupati dan Wakil Bupati Sambas

Juliarti 33.05 %

Darwin Muhammad 32.01 %

Prabasa 13.54 %

Pabali Musa 4.76 %

Tufitriandi 8.10 %

Hasanusi 4.74 %

Munawar M Saad 2.41 %

Pabali Salip Hasanusi

Bonevasius Boni 1.39 %

Sudah dua hari Juliarti Djuhardi Alwi berada di posisi teratas poling Bupati dan Wakil Bupati Sambas pilihan pembaca Pontianak Post dengan 33,05 persen. Walau begitu posisinya tetap belum aman, kedudukan dapat saja berubah. Karena Darwin Muhammad terus menempel dengan 32,01 persen. Perbedaan angka tidak terlalu jauh. Perubahan posisi terjadi pada Pabali Musa dan Hasanusi. Setelah beberapa lama di atas akhirnya Hasanusi tersalip lagi oleh Pabali Musa. Pun tidak terlalu jauh perbedaan angkanya, Pabali 4,76 persen dan Hasanusi 4,74 persen. Tipis sekali. Pembaca budiman, kirimkan terus dukungan anda kepada kandidat pemimpin masa depan Kabupaten Sambas. Caranya dengan mengirimkan guntingan polling dari koran yang asli (bukan fotocopy atau hasil scan) ke biro Pontianak Post di Sambas Jalan P. Anom. Pilahan anda ikut menentukan masa depan bumi Serambi Mekkah.(*)

Polres Sambas Siapkan Penembak Jitu +

Foto: Hendi

PAWAI LAMPION: Darwin Muhammad diberi kehormatan menyerahkan hadiah pemenang pawai lampion Pemangkat dalam rangka Tahun Baru Imlek.

SAMBAS - Kepolisian Resor Sambas menyiapkan penembak jitu dalam pengamanan Pilkada Sambas. Kepala Polres Sambas AKBP Winarto menegaskan, pihaknya tidak mau kecolongan jika ada gangguan keamanan yang merugikan kepentingan umum. Dia menegaskan, dalam rangka pengamanan Pilkada Sambas 2011, Kepolisian Resor Sambas akan mempersiapkan diri semaksimal mungkin. Dalam waktu dekat akan diselenggarakan simulasi pengamanan. “Nanti akan undang tokoh masyarakat dan semua kandidat yang maju pada Pilkada Sambas,” katanya.

Sebelumnya, Polres Sambas juga rutin menggelar la­tihan tindakan penanggulangan anar­kis massa berdasarkan Prosedur Tetap Ke­polisian Nomor 01 Tahun 2010 seperti yang dilaksanakan, kemarin. Namun pada simulasi pe­ngamanan pilkada, Polres berjanji akan lebih maksimal dan serius. “Kalau tidak di halaman polres pelaksanaannya di halaman Kantor Bupati Sambas,” ujarnya. Selama mengamankan tahapan pilkada, Polres Sambas menyiapkan 537 personelnya atau dua pertiga kekuatan. Jumlah itu masih ditambah pasukan Polda Kalbar dengan status di bawah kendali operasi

(BKO) sebanyak 200 orang. Pasukan Polda yang terdiri dari Dalmas dan Brimob akan tiba di Sambas sekitar tiga hari sebelum hari pemungutan suara. “Tergantung juga situasi keamanan. Kalau memang diperlukan cepat, mungkin kedatangan BKO bisa lebih awal. Pun dengan lamanya berada di Sambas, belum dapat kita tentukan,” jelas Winarto. Wakapolres Sambas Kompol MM Sitepu menambahkan, tim yang disiapkan khusus mena­ ngani tindakan anarkis massa berjumlah 191 orang. Mereka telah dilatih menanggulangi anarkis massa berdasarkan prinsip-prinsip dasar penega-

kkan hukum legalitas, nesisitas dan profesionalitas. “Tim ini dari Sabara, tapi kalau pengamanan secara keseluruhan terdiri dari dua pertiga kekuatan polres,” ungkapnya. Tim akan diturunkan jika eskalasi keamanan sudah bersifat luar biasa. Polisi bakal mengamankan objek vital dan instansi pemerintah. Sitepu menegaskan, polisi dibolehkan melakukan kekerasan saat bertugas sebatas terukur. Tindakan kekerasan akan dilakukan kalau sudah dianggap membahayakan nyawanya sendiri, rekan dan orang lain. “Itu dibolehkan aturan,” tegasnya.(hen)

+

Darwin Hadiri Pawai Lampion Dapat Mempererat Silaturahmi Warga SAMBAS - Calon Bupati Sambas Darwin Muhammad berbaur dengan ribuan orang di Pemangkat saat pawai lampion menyambut Tahun Baru Imlek 2562, Selasa (1/2) malam. Dia mengikuti pawai tersebut dari awal hingga akhir acara. Darwin mengapresiasi warga Sambas yang menjunjung tinggi budaya dalam rangka mempererat silaturahmi seperti pawai lampion. Ribuan orang memadati sepanjang jalan yang dilintasi pawai. Warga dari berbagai etnis dan agama berbaur, tidak ada perbedaan. Pawai lampion dianggap sebagai hiburan. Beragam bentuk lampion ditampilkan peserta. Mulai yang dibawa berjalan kaki

+

hingga menggunakan kendaraan. Peserta diiringi marching band, barongsai dan dua ekor naga. Puluhan mobil hias kemudian menyusul di belakangnya. Sontak Pemangkat malam itu meriah. Darwin Muhammad mengucapkan selamat Tahun Baru Imlek bagi warga Tionghoa dan yang merayakannya. Harapan semua warga di tahun kelinci ini kehidupan lebih baik. Sambas kian maju, masyarakatnya sejahtera. “Selamat Imlek dan Cap Go Meh. Mudah-mudahan kita semua khususnya warga Sambas menjadi lebih baik di tahun yang baru. Tahun lalu jangan kita lupakan, harus menjadi pelajaran,” katanya di sela-sela pawai. Lampion merupakan salah satu ciri khas Imlek. Me­nurutnya, pawai yang di­ adakan di Pemangkat kali ini

mesti dilestarikan. Selain sebagai aset budaya dan daya tarik pariwisata, kegiatan ini juga dapat mempererat tali silaturahmi. Baik sesama warga Tionghoa maupun masyarakat secara umum. Karena yang menyaksikannya dari semua unsur masyarakat. Selain itu, juga dapat menarik wisatawan. Darwin diberi kesempatan terhormat dalam acara tersebut. Calon bupati yang berpasangan dengan Darso ini diminta menyerahkan ha­diah kepada peserta pawai lampion terbaik. Untuk diketahui, Minggu (6/2) pukul 05.00, Tim Pemenangan Darwin-Darso akan menggelar jalan sehat di Pemangkat. Kegiatan yang dipusatkan di Jalan Moh. Hambal ini akan memperebutkan hadiah utama sebuah sepeda motor. (hen/*)

SERANGAN BALIK :

NICK HANOATUBUN/RM

Sejumlah orang yang mengatasnamakan diri Sahabat Demokrat membawa spanduk dan BOX KOIN UNTUK DPR di KPK,Jakarta,Rabu(2/2). Aksi ini untuk mendukung Pemberantasan Korupsi oleh KPK dan mengecam arogansi beberapa Anggota DPR yang mengusir Pimpinan KPK.

PKS Kalbar akan Verifikasi Parpol PONTIANAK - Partai Keadilan Sejahtera Provinsi Kalimantan Barat bergerak cepat. Setelah sukses menggelar Musyawarah Wilayah (Muswil) Desember 2010, kini kepengurusan lengkap telah dibentuk. Agenda terdekat yang akan dilaksanakan DPW PKS Kalbar adalah mempersiapkan partai dari tingkat wilayah sampai pada level kecamatan untuk verifikasi parpol. Minggu, 30 Januari 2011, di Asrama Haji Pontianak, telah dilakukan pengukuhan atau pelantikan sekaligus pembekalan pengurus DPW PKS kalbar periode 2011-2015. Sekretaris DPW PKS Kalbar Arif Joni Prasetyo mengatakan, pengukuhan dan pembekalan pengurus DPW PKS

tersebut merupakan amanah dari Musyawarah Wilayah II PKS Kalbar yang sudah terlaksana beberapa bulan lalu. Dalam kepengurusan DPW PKS Kalbar periode 2011-2015 terdiri dari beberapa bidang diantaranya ialah: Bidang Wilayah Dakwah, Bidang Kebijakan Publik, Bidang Generasi Muda dan Profesi, Bidang Perempuan, Bidang Ekonomi dan Kesejahteraan, Bidang Dakwah dan Keumatan, dan lainnya. Menurutnya, pengukuhan dan pembekalan pengurus DPW PKS Kalbar dimaksudkan untuk segera bekerja mewujudkan Kalbar adil dan sejahtera. “Disetiap bidang yang berada di kepengurusan harus segera membuat program kerja. Hasil rekomendasi yang

dihasilkan pada saat Muswil II PKS Kalbar harus segera diterjemahkan oleh masing-masing pengurus. Dalam arahan bahwa setiap kegiatan partai harus bermanfaat untuk masyarakat Kalbar khususnya,” kata Arif yang juga Wakil Ketua DPRD Pontianak ini. Sebagaimana amanah UU No 2 tahun 2011 tentang perubahan terhadap UU No 2 tahun 2008 tentang partai politik, mewajibkan seluruh parpol baik yang besar maupun yang kecil, baik parpol yang lama maupun yang baru harus segera mendaftarkan ke Kementian Hukum dan HAM untuk dilakukan verifikasi. “Verifikasi parpol ini penting karena kalau parpol tidak melakukannya maka parpol tersebut tidak bisa menjadi

peserta pemilu 2014 nanti. Oleh sebab dalam amanah Muswil II, tahun 2011 ini konsolidasi PKS harus sudah clear sampai kepada pengurus PKS level kecamatan dan kelurahan,” katanya. Target perolehan suara untuk pemilu 2014, PKS menjadi tiga besar. Tentunya ini harus disertai dengan kesungguhan dari program-program yang dibuat oleh pengurus dari tingkat wilayah sampai keluruhan. “Kegiatan PKS harus lebih banyak lagi bisa dirasakan dan lebih dekat dihati masyarakat. Untuk itu semua pengurus dan keder PKS di intruksikan untuk mampu memberikan solusi bagi persolan yang terjadi di sekitar tempat tinggalnya,” katanya. (zan/r)

+

cmyk


Pontianak Post Kamis 3 Februari 2011

internasional

5

Presiden Yaman Tak Maju Lagi ’’Takut’’ Diprotes setelah Berkuasa selama 32 Tahun SANAA – Gelombang demonstrasi yang menentang rezim otoritarian di dunia Arab ditakutkan menghinggapi Yaman. Karena itu, Presiden Yaman Ali Abdullah Saleh pun terus-terusan berusaha mengambil hati rakyat mulai awal pekan ini. Kemarin (2/2) di Sanaa, Yaman, dia menyatakan tak akan maju lagi sebagai presiden setelah berkuasa 32 tahun. Dia juga menolak tudingan telah menyiapkan putranya, Ahmed, sebagai calon penggantinya. Itu dia ungkapkan di depan sidang khusus parlemen yang didominasi Kongres Rakyat Umum, partai yang didirikan Saleh. Sidang tersebut diboikot kalangan oposisi. Saleh

memang perlu menegaskan keputusan itu lantaran sebelumnya parlemen berancang-ancang membuat undang-undang baru. Jika konstitusi anyar tersebut gol, Saleh bisa diangkat menjadi presiden seumur hidup. Karena itu, gelombang protes pun bermunculan di Yaman. Aliran demonstran terus memenuhi jalanan ibu kota. Mereka mengusung isu reformasi, penghapusan korupsi di pemerintahan Saleh, serta perbaikan ekonomi. Isu tersebut pun digarap kalangan oposisi. Mereka berencana menggalang demo besar-besaran hari ini (3/2) bersama kalangan sipil lainnya. Itulah yang langsung diantisipasi Saleh. Berbagai bentuk pencitraan dilakukan sejak awal pekan ini. Dia menaikkan upah buruh, mengurangi pajak penghasilan, meningkatkan gaji tentara, serta menegaskan tidak akan mengangkat putranya sebagai

presiden. Senin (31/1) Saleh juga mengatakan akan menyediakan dana khusus untuk merekrut 25 persen lulusan universitas. Tujuannya, menekan angka pengangguran dan memperbaiki kondisi ekonomi. Di kawasan Semenanjung Arab, Yaman adalah salah satu negara yang termiskin. Pemerintahan Saleh dinilai korup. Dia juga tak punya kontrol kuat pada wilayah di luar ibu kota. Terbukti, kawasan utara negara itu kerap diganggu pemberontak. Sedangkan kawasan selatan dirongrong separatis. Dalam kondisi itu, militan Al Qaidah pun terus tumbuh. Sejumlah pengamat juga mengatakan, cadangan minyak Yaman bisa kering dalam beberapa dekade lagi. Sekitar separo rakyat Yaman pun hidup di bawah garis kemiskinan. Dalam kondisi tersebut, Saleh memerintah hingga 32 tahun. Belakangan dia juga mengangkat

Ahmed, putranya, sebagai pucuk pimpinan Garda Republik, satuan elite angkatan bersenjata. Itulah yang dicurigai sebagai langkah Saleh mengamankan kursi kepresidenan ke tengah-tengah keluarganya. “Tapi, saya akan menyerahkan mandat ini. Saya juga menentang peralihan kekuasaan secara turuntemurun,” tegas Saleh di depan parlemen kemarin. Dia juga mengundang kalangan oposisi untuk berdialog soal reformasi politik. Namun, lawan politik Saleh menyambut sinis. Juru bicara oposisi, Mohammed Al Sabri, menolak undangan itu. Dia pun meragukan ketulusan Saleh soal niatnya tidak jadi presiden pada Pemilu 2013. “Undangan tersebut palsu dan hanya untuk membius,” tegas Al Sabri. Menurut dia, Saleh pernah mengatakan janji serupa pada

2006. Kenyataannya, dia mencalonkan diri lagi dan menang pemilu. Meskipun begitu, oposisi tetap akan merapatkan pernyataan Saleh tersebut. (AP/AFP/c10/dos)

DUKUNG : Pendukung Presiden Yaman Ali Abdullah Saleh mengelilingi sebuah mobil yang memasang posternya di Sanaa sebagai bentuk dukungan mereka. REUTERS/Khaled Abdullah


6

Halo Publik

Pontianak Post

l

Kamis 3 Februari 2011

Kreativitas: Alternatif Mengatasi Pengangguran Dalam obrolan ringan reuni kecil teman-teman seangkatan beberapa hari yang lalu, banyak yang kita perbincangkan. Mengenang masa kuliah dulu, berorganisasi bahkan sampai mengenai pekerjaan masing-masing. Seorang teman cerita tentang pekerjaan seorang teman yang lain, berprofesi sebagai pelayanan jasa pengangkut sampah. Pekerjaan itu ia lakukan setiap hari di beberapa tempat menyusuri komplek perumahan/ ruko/pasar yang ada di Kota Pontianak ini. Saya tidak bermaksud mengekspose profesi seseorang apalagi teman sendiri, tetapi yang menarik bagi saya adalah mental berwiraswasta dengan mengandalkan kreatifitas yang ada. Sebagian dari kita mungkin berpikir, bahwa pekerjaan pengangkut sampah itu rendahan dan kotor, pekerjaan yang dilakukan oleh orang yang berpendidikan rendah, terbelakang secara ekonomi dan mungkin sebagai pilihan terakhir rasa putus asa terhadap peluang untuk mendapatkan pekerjaan yang lebih layak dari itu, tetapi ini beda, ia seorang sarjana. Ditengah persaingan untuk menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang setiap tahunnya ribuan orang mengadu nasib dari yang mengikuti jalur penerimaan murni sampai yang “maaf” menggunakan jasa (calo) untuk lulus dan menjadi PNS sebagai status mereka di masyarakat, ada juga sebagian dari mereka (baca: para sarjana) yang mencoba menjalani pekerjaan swasta yang sesuai dengan bidangnya masing-masing. Terlebih dengan bermodalkan kreatifitas, seseorang mampu menciptakan peluang usaha mandiri (informal), bahkan menciptakan peluang kerja bagi orang lain. Pengangguran Indikator penting dalam

ketenagakerjaan adalah TPAK (Tingkat Partisipasi Angkatan Kerja), yaitu rasio dalam persen antara jumlah angkatan kerja terhadap penduduk usia kerja (penduduk usia di atas 15 tahun). TPAK Kalimantan Barat pada bulan Agustus 2010 sebesar 73,17 persen atau angkatan kerja sebanyak 2,2 juta orang, menurun 0,28 persen dibandingkan tahun sebelumnya, yakni 73,45 persen. (Hasil Survey Angkatan Kerja Nasional, Agustus 2010 dalam Berita Resmi

terjadi penurunan dibanding Agustus 2009 sebesar 5,44 persen, pengangguran tetap menjadi masalah sosial yang mesti ditanggulangi. Dari data tersebut, Kota Pontianak sebagai penyumbang jumlah pengangguran terbesar di Kalimantan Barat, yakni mencapai 20,3 ribu orang. Berdasarkan data di atas, kiranya tepat jika para sar-

justru menambah prosentase pengangguran saja. Kreativitas sebagai Alternatif Kreatifitas menurut David Chambell adalah suatu ide atau pemikiran manusia yang bersifat inovatif, useful (berdaya guna), dan dapat dimengerti (understandable). Kreatifitas adalah proses mental yang melibatkan pemunculan gagasan atau konsep baru, atau hubungan baru antara gagasan dan konsep yang sudah ada. Atau dengan

Statistik Provinsi Kalimantan Barat No. 59/12/61/Th. XIII, 1 Desember 2010). Selanjutnya, pada rasio dalam persen antara jumlah pengangguran terhadap angkatan kerja, yaitu Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) Kalimantan Barat pada bulan Agustus 2010 sebesar 4,62 persen atau jumlah penganggur 101,6 ribu orang. Walaupun telah

jana yang ada pada saat ini mulai mengaplikasikan ilmu yang didapat dari bangku kuliah atau melalui pengalaman berorganisasi untuk mencari jalur alternatif, tidak hanya bekerja secara formal menjadi PNS tetapi menjadi wiraswasta (informal) yang kreatif dibanding menunggu formasi penerimaan PNS setiap tahunnya dan malah

kata lain kreatifitas adalah tindakan membuat sesuatu yang baru. Kreatifitas adalah jantung dari inovasi. Tanpa kreatifitas tidak akan ada inovasi. Sayangnya, banyak pendapat keliru tentang kreatifitas. Misalnya, kreatifitas itu hanya dimiliki segelintir orang berbakat, kreatifitas itu pembawaan sejak lahir, kreatifitas selalu dimiliki oleh

oleh Syaiful Rizan

orang yang berkemampuan akademik dan mempunyai kecerdasan yang tinggi. Ini pendapat yang keliru. Semua orang memiliki kreatifitas, terkadang kemalasanlah yang membuat pikiran orang itu terbelenggu. Jika mau belajar, pasti semua orang mampu menciptakan inovasi atau gagasan baru. Seperti yang dimaksudkan John Kao, pengarang buku Jamming : The Art and Discipline in Bussiness Creativity, (1996), mengatakan “Kita semua memiliki kemampuan kreatif yang mengagumkan. Dan benar kreatifitas bisa diajarkan dan dipelajari”. Berbagai penelitian membuktikan, sekalipun kreatifitas bisa dirangsang dan ditingkatkan dengan latihan, namun tidak berarti orang cerdas dan berkemampuan akademik tinggi otomatis bisa kreatif. Lagi pula, untuk jadi kreatif ternyata tidak cukup berbekal skill dan kemampuan kreatif belaka. John G. Young, (2002), berkesimpulan bahwa kreatifitas juga membutuhkan kemauan atau motivasi. Dengan mengaca pada kreatifitas yang lahir, untuk menjadi koordinator pelayanan jasa pengangkutan sampah di lingkungan sekitar, tidak hanya menjadi pekerjaan yang dapat menghasilkan uang, tetapi juga bisa membantu Pemerintah Kota Pontianak khususnya dalam menjaga kebersihan lingkungan dan membuka peluang pekerjaan bagi orang lain. Dengan demikian kreatifitas merupakan solusi alternatif dalam mengatasi pengangguran. Semoga! ** * Penulis, Mahasiswa Pasca Sarjana Program Magister Ilmu Sosial dan Politik Universitas Tanjungpura Pontianak.

PT Suzuki Finance Tidak Profesional Saya kredit kendaraan sepeda motor “Thunder” tahun 2009 hitam abu-abu. No. Pol. KB 5548 AD Dengan tanggal jatuh tempo 27 (sesuai kwitansi) selama 35 bulan. Pada pembayaran yang ke 19, saya lunasi tanggal 27 Januari 2011 jam 11:22:41. Sore harinya jam 16.00 wib, saya mendapatkan di pintu rumah saya surat Pernyataan yang menyatakan saya harus membayar angsuran ke-19 beserta denda pada tanggal 01/02/11. Ditanda tangani Ridho (AR Office) dengan nomor

HP 08524508xxxx. Dan langsung saya hubungi melalui handphone Saudara Ridho. Saya jelaskan bahwa saya telah melunasi, tetapi Saudara Ridho tetap mengatakan bahwa ia benar dan sudah sesuai prosedur, serta supaya saya menghadap ke kantor saja. Paginya pada tanggal 28 Januari 2011 jam 10.00 wib, saya ke kantor PT. Suzuki Finance Indonesia, Jalan Pahlawan untuk konfirmasi dan mengembalikan kendaraan. Karena saya merasa bahwa dengan adanya Surat Pernyataan tersebut, bahwa PT

Suzuki Finance Indonesia sudah tidak percaya kepada Saya, jadi untuk apa Saya lanjutkan? Dan Saya diberi Surat Berita Acara Serah Terima Kendaraan Tarikan, tertanggal 28 Januari 2011 No. 32/PTK.RMD/01/2011. Menjadi persoalan: 1. Nama Baik a. Atas dasar apa pihak PT. Suzuki Finance Indonesia tidak percaya kepada saya. b. Para tetangga menduga dengan adanya kolektor datang ke rumah, berarti saya sudah

menunggak pembayaran beberapa bulan. 2. Kendaraan tersebuat diatas, karena saya telah membayar 19 kali dari 35 bulan berarti hak saya lebih besar dan segera diperhitungkan. 3. Atas dasar apa PT. Suzuki Finance Indonesia mengeluarkan berita Acara Serah Terima Kendaraan Tarikan, karena saya tidak pernah menunggak pembayaran. Agus Achmadi Jalan Tebu Pontianak.

Aksi Calo di Terminal Batu Layang Tetapi ternyata bus belum berangkat dan kernet bus masih mencari penumpang. Kami merasa agak kurang nyaman sekali di terminal tersebut lihat kondisi seperti itu dan takut. Oleh karena itu kepada pihak terkait yang mengurus terminal tersebut tolonglah ditindak penjual asongan dan calo tiket yang suka meresahkan penumpang. Tersebut. (085345273322) Kami para penumpang yang biasa naik bus ke terminal Batu Layang cukup terganggu dengan para pengasong dan calo tiket yang sama-sama memaksa untuk beli barang dan tiket, padahal kami tidak mau. Terkadang ada para pengasong mengancam dengan kata-kata kasar. Bukan itu saja calo tiket juga demikian, kami hampir dibohongi calo bahwa bus jurusan Pontianak - Serukam sudah berangkat dan disuruh naik bus Pontianak - Singkawang.

cermati dan waspadai. Tingkatkan pembinaan iman dan takwa serta akhlak yang baik kepada anak-anak dan generasi muda kita. Perkuat peranan lembaga keluarga di RT masing-masing. Lakukan razia yang continue terhadap HP siswa-siswi di sekolah. Kejadian tersebut dapat dipungkiri sebagai imbas video porno artis Ariel. Dampak perbuatannya sangat meresahkan kami para orang tua. Mari kita deklarasikan perang terhadap ponografi! (085249970505)

Bersihkan Virus Korupsi Imbas Video Porno Itulah dampak negative perkembangan teknologi komunikasi yang harus kita

Saat ini masalah korupsi tak perlulah dibicarakan lagi oleh pejabat di negeri ini, semakin banyak dibicarakan soal korupsi, semakin lama selesainya hingga semakin jauh akhirnya hilang seperti gemuruh pesawat tempur di

udara. Buktinya mari kita renungkan dan ingat ke belakang sudah berapa banyakkah para koruptor, para penerima dan pemberi suap di negeri ini yang ditangkap & diadili ?

Malahan sebaliknya penegak hukum kena adili sedangkan para koruptor apakah penerima atau pemberi suap boleh dihitung dengan jari yang diamankan dan diadili oleh PN/ KPK. Salah satu sebab penegak hukum sudah terjangkit virus korupsi hingga tingkah polah mereka saat ini seperti maling teriak maling. Karena itu jangan heran dan kaget kalau ada yang mengatakan akan muncul reformasi jilid 2. Benar atau tidak, terpenting sekarang para pejabat yg terkena virus korupsi bersihkan diri secara terhormat dan dihormati semua pihak. (085245391975)


ANEKA

Pontianak Post l Kamis 3 Februari 2011

Soal 151 Perusahaan, Keterangan Gayus Berubah JAKARTA – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memeriksa terpidana kasus mafia pajak Gayus Tambunan kemarin (2/2). Materi pemeriksaan terkait penyelidikan kasus suap di balik aliran dana dari 151 wajib pajak perusahaan ke rekening pribadi Gayus. Seperti pemeriksaan perdana kasus lainnya, Gayus hanya dimintai keterangan terkait tugas dan fungsi pejabat Ditjen Pajak. Tim penyidik KPK baru mengembangkan penyelidikan lebih lanjut pada pemeriksaan berikutnya. Gayus tiba di gedung KPK pukul 10.00 WIB diantar dengan mobil tahanan. Dia dijemput dari Rutan Cipinang, Jakarta Timur. Tampak tiga petugas KPK mengawal Gayus. Saat d i m i nt a i kom entar sesaat sebelum memasuki gedung, Gayus hanya melempar senyum kepada sejumlah wartawan yang

menunggu sejak pagi. Dia m e n ja l a n i p e m e r i k s a a n sekitar enam jam. Gayus didampingi pengacara Hotma Sitompul. Dia keluar dari ruang pemeriksaan sekitar pukul 15.30. ’’Dimintai keterangan tentang hal-hal yang diketahui, bagaimana pejabat pajak itu,’’ kata Gayus setelah menjalani pemeriksaan. Meski begitu, Gayus yang kala itu berkemeja lengan panjang bermotif garis biru tak membeberkan siapa pejabat Ditjen Pajak tersebut. Yang jelas, dia telah menjelaskan semua kepada penyelidik. ’’Tanya kepada penasihat hukum saja, lawyer dan penyidik yang tahu,’’ kata Gayus sambil memasuki mobil tahanan. Di tempat sama, Hotma juga memilih bungkam terkait nama pejabat Ditjen Pajak yang diungkapkan Gayus kepada KPK . Dia khawatir pejabat tersebut akan melarikan diri apa-

bila namanya diungkap di media massa. ’’Saya nggak akan pernah sebut nama atau jabatan. Jadi jangan tanya lagi. Nanti jika disebut, orangnya malah lari,’’ tandas Hotma. Soal keterlibatan 151 perusahaan wajib pajak, Hotma menyebutkan bahwa keterangan yang sebelumnya disampaikan Gayus adalah rekayasa. Keterangan soal 151 perusahaan tersebut muncul karena Gayus ditekan Sekretaris Satgas Antimafia Hukum Denny Indrayana. ’’Jadi 151 perusahaan itu tidak ada urusannya dengan Gayus. Mengapa dulu Gayus terangkan karena ditekan Denny,’’ tegas Hotma. Saat disidang di PN Jakarta Selatan, Gayus mengaku pernah mengurus pajak 151 perusahaan, termasuk tiga perusahaan Grup Bakrie. Dari perusahaan-perusahaan tersebut, Gayus juga mengaku pernah menerima

uang. Namun, setelah sidang pembacaan putusan, Gayus mengatakan, perusahaanperusahaan tersebut tidak pernah memberikan uang kepada dirinya. Meski begitu, Hotma memastikan bahwa kliennya akan memberikan keterangan yang sebenarnya kepada KPK. ’’Nanti keterangan di KPK itulah yang benar. Jumat depan kan ada pemeriksaan lagi,’’ tambahnya. Direktur Penuntutan KPK Feri Wibisono Selasa lalu m e n yat a k a n b a hw a p e nyelidikan KPK menelusuri seberapa jauh indikasi tindak pidana suap dalam kasus Gayus. Selain itu, KPK mendalami dugaan penyalahgunaan kewenangan yang dilakukan penyelenggara negara. Penyalahgunaan kewenangan tersebut bisa dijerat dengan pasal 3 UU Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi dengan ancaman hukuman penjara maksimal 20 tahun. (ken/c4/agm)

ini malam tahun baru Imlek. Untuk Pontianak Post yang sudah berusia 38 tahun, semoga tetap eksis. Terus memunculkan inovasi-inovasi baru buat Kalimantan Barat.” ujar Henri. Sementara Yan Machmud mengaku gembira diundang Pontianak Post. Ia pun memuji koran terbesar di Kalbar ini. “Kalau saya baca, Pontianak Post sangat aspiratif dan inspiratif. Benar-benar media yang sudah dikenal masyarakat di Kalbar. Saya juga ikut mengisi acara Pontianak Post Otonomi Award kemarin. Program yang membuat saya salut,” kata penyuka berita nasional ini.

Kemeriahan ditutup sekitar pukul 22.40 sumbangan atraksi barongsai dan liong (naga) dari Majelis Adat Budaya Tionghoa (MABT) Kalbar. Kelincahan para pemain barongsai dan liukan indah liong membuat acara tidak hanya menarik di awal, tapi juga di akhir. Chin Djit Sen, pemimpin rombongan barongsai dan liong mengaku sudah menyiapkan gerakan-gerakan khusus untuk acara malam tadi. Sebagai pembaca Pontianak Post, tidak lupa ia mengharapkan agar koran ini semakin maju. “Semoga Pontianak Post semakin maju,” tandas penyuka rubrik Metropolis ini. (ars)

unit alat berat yang diamankan itu telah memasuki areal hutan lindung sejauh lima kilometer dari patok batas. ”Jadi beroperasi sudah jauh ke dalam hutan. Jenis kayu Teladan yang dibabat. Salah satu jenis kayu terlindungi di kawasan hutan lindung gunung Serentak,” kata dia. Namun pihaknya belum dapat mengidentifikasi pemilik alat berat. Menjadi kendala yaitu sulit mendapatkan informasi. Sebab operator eskavator maupun pekerja telah meninggalkan lokasi hutan lindung. Sementara, kata Akay, keterangan operator sangat penting dalam menelusuri asal usul perusahaan yang beroperasi

membabat hutan lindung. Akay menambahkan, selama beroperasi, selain membabat hutan, eskavator telah menggali tanah di hutan hutan lindung mencapai kedalaman empat meter. ”Sisa Aktifitas pengrusakan di hutan lindung tampak jelas di lokasi. Maka eskavator langsung kita segel,” kata Akay. Hingga berita dilansir eskavator masih berada di areal kawasan hutan lindung. Belum direlokasi karena terkendali kunci mesin ikut operator bawa kabur. Demi pengamanan kini eskavator terus dalam pengawasan. Pihak Polhut melibatkan warga dusun Lumar menjaga alat berat yang disita karena digunakan untuk aktifitas pem-

balakan hutan lindung itu. Menurut Akay, pihaknya mensinyalir banyak lokasi dan aktifitas pembalakkan liar di areal hutan lindung kabupaten Bengkayang. Karena itu, dia berharap masyarakat ikut turut membantu memberantas ilegal logging dengan memberikan informasi kepada PolHut setempat. ”Kita perlu dukungan masyarakat. Karena membabat hutan lindung menyalahi aturan UU No. 41 tentang Kehutanan. Sementara keasrian dan kelestarian hutan perlu dijaga bersama,” kata Akay. ”Penangkapan ini juga bersumber atas informasi masyarakat kepada kita (Polhut,red),” tambah dia. (stm)

di bulan Syafar pelanggalan Masehi (penanggalan islam). Kegiatan rutin tahunan Perikanan dan Pelabuhan Terpadu, Kuala Mem- itu tidak banyak mengalami pawah yang dijadikan area perubahan. Sebelum acara kegiatan termasuk perlom- puncak sudah diawali dengan baan. Tak hanya itu, ditat- pembersihan barang-barang aran masyarakat Kabupaten pusaka, kirab barang-barang Pontianak, Kota Pontianak pusaka, ziarah ke makam Opu dan Kubu Raya banyak juga Daeng Manambon di Sebukit. memperingati Robo-robo. Puncaknya dilaksanakan ritMereka membaca doa tolak ual di muara Kuala setelah bala kepada Sang Pencipta, masuknya perahu yang dinaiminta jauhkan dari mala peta- ki Raja dan Permaisuri melaka yang dapat menimpa dan lui napak tilas kedatangan makan diluar rumah. Sebuah Opu Daeng Manambon, dari salah satu tradisi yang telah lokasi Benteng. Menariknya lama mengakar di daerah kegiatan tahun ini, dihadiri ini. Setiap hari Rabu terakhir banyak raja, pangeran dan penembahan. Mere k a b e rAKSI PEDULI TELUK PONGKAL datangan SUDAH puluhan tahun warga Desa Teluk Pongkal, Kecadari Keramatan Nanga Sokan, Melawi, menderita gatal-gatal akibat jaan dan jamur kulit (tinea imbricata). Istilah masyarakat setempat Keraton menyebutnya Lusung. yang ada di Pontianak Post mengajak segenap pembaca untuk merKalbar dan ingankan beban saudara kita ini. Bantuan dapat disalurkan wilayah ke redaksi Pontianak Post, Gedung Graha Pena, Jalan Indonesia. Gajahmada Nomor 2-4 Pontianak atau melalui rekening Bank Kalbar No : 1025118118 an Aksi Peduli Pontianak B a h k a n ada dari Post. Kami juga menerima pakaian pantas, sarung, handuk m a n c a dan peralatan mandi. negara, seperti Brunei Darussalam dan Malaysia. Pangeran Ratu M u l a wangsa Dr Dana Ir Mardan Sumbangan hingga Senin (01/02) Rp 14,412,500 Adijaya SeSumbangan Selasa (02/02) kuma Ibra1. Hj.Zahrani Rp 600,000 him M.Sc, 2. Kenrick / Marvin Rp 100,000 menga3. Andhika / Angga Rp 400,000 takan, Ro4. Paul Rp 100,000 bo-robo Jumlah Rp 1,200,000 itu hanya Total Rp 15,612,500 ada di KaBarang bupaten Sumbangan Rabu (02/02) Pontianak. 1.Sinar Vege -1 Dus Pakaian Pantas Kalaupun

sejak puluhan tahun diikuti beberapa daerah di Kalbar, dikarenakan adat istiadat dan tata cara ritual Robo-robo itu memang dibawa dan dikembangkan oleh para panglima dan pengikut Opu Daeng Manambon. Dalam robo-robo itu mengisahkan perjalanan kali pertama masuknya Daeng Manambon dan permaisuri, akni Putri Kesumba ke Mempawah. Saat itu bermaksud menerima kekuasaan dari Panembahan Putri Cermin kepada Putri Kesumba yang bergelar Ratu Agung Sinuhun bersama suaminya. Opu Daeng Manambon yang selanjutnya bergelar Pangeran Mas Surya Negara sebagai pejabat raja dalam Kerajaan Bangkule Rajangk. “Napak tilas kedatangan itulah yang kebetulan terjadi pada minggu keempat bulan safar. Makanya sampai sekarang diperingati,” kata Mardan. Dituturkan lagi, waktu itu Opu Daeng Manambon berlayar dari Kerajaan Matan Sukadana (Ketapang). Setibanya di muara kuala Mempawah, disambut puluhan 40 perahu. Ada rasa keharuan sang tamu melihat sambutan rakyat yang begitu besar cukup meriah pada waktu itu. Kali pertama rasa kebersamaan itu dilakonkan dengan berbagi makanannya pada warga yang berada di pinggir sungai untuk dapat dinikmati bersama. Perjalanan dilanjutkan menuju Sebukit. Sebelumnya menyempatkan diri turun di Kuala Mempawah. Memanjatkan doa kepada Allah SWT atas keselamatan tiba di tempat tujuan dan minta dijauhkan dari bala dan petaka. Usai melakukan doa,

kemudian dilanjutkan dengan makan bersama. Tu m p a h r u a h w a r g a ternyata tak hanya dari darat, melainkan juga sedikitnya 30-an buah sampan motor berdatangan dari daerah sekitarnya seperti Peniti, Sungai Kakap, Sungai Purun, Sungai Pinyuh, Bakau Besar dan Bakau Kecil. Kedatangan puluhan armada angkutan laut itu seiring masuknya perahu yang membawa Raja dan Permaisuri dari Benteng. Pemandangan seperti itu menunjukkan, rasa hormat masyarakat kepada sang Raja dengan tidak mendahului perahu yang dinaikki Raja yang dijemput perahu dari keluarga Keraton Amantubillah. Iring-iringan sejauh 1 mil lebih dari pantai itu memberikan kesan yang menakjubkan bagi pengjunung sehingga tumpah ruah sepanjang stegher beton pelabuhan. Selain yang datang, puluhan kapal motor nelayan setempat juga ikut meramaikan dengan bersandar di depan pendopo kegiatan. Sambil mereka menikmati makanan ketupat berikut lauk pauk yang memang dibawa sejak berangkat. Peresmian kegiatan roborobo dilakukan oleh Asisten I Setda Provinsi mewakili Gubernur Kalbar yang juga dihadiri Muspida Kalbar, Ketua dan anggota DPRD serta Muspida Kabupaten Pontianak, kepala SKPD, pemuka agama, toko masyarakat dari beragam etnis. Acara juga dimeriahkan beragam tarian Melayu, Dayak dan Etnis Tionghoa yang diramu dalam tarian persembahan. Kemudian para tetamu dijamu dengan makan saprahan. (ham)

Puncak Acara Heboh Sambungan dari halaman 1

yaitu pemotongan kue ulang tahun oleh Direktur Utama Pontianak Post, Untung Sukarti. Para penonton ikut menyanyikan lagu Selamat Ulang Tahun diiringi gesekan biola oleh violis top tanah air, Henri Lamiri. Setelah itu giliran suguhan utama, penampilan dari Henri Lamiri, Yan Machmud, dkk. Henri (violis) dan Yan (vokalis dan gitaris) selama ini lebih dikenal sebagai punggawa Arwana, grup band asli Kalbar. Mereka dibantu oleh para additional player. Meskipun tidak tampil komplit, keduanya mampu menyihir mata para penonton.

Lagu pertama Angsa Putih dinyanyikan Yan dengan sempurna. Suara keras dan tingginya membuat ribuan manusia yang hadir di depan Graha Pena Pontianak terkesima. Apalagi ditambah gesekan biola kelas dunia oleh Henri Lamiri. Henri dan Yan memang sengaja dijadikan pertunjukan utama. Mereka memang telah menjadi musisi legendaris di hati masyarakat Kalbar. Ketika ditanya kesan untuk tampil kesekian kalinya di Pontianak, keduanya mengaku senang dan bangga. “S enang bisa kembali tampil di Pontianak ini. Suasana ultah Pontianak Post ini heboh sekali. Apalagi malam

Pembalakan Liar di HL Bengkayang Sambungan dari halaman 1

kata Anastasius Akay Kepala Polisi Kehutanan Kabupaten Bengkayang saat dihubungi. Dalam operasi pengamanan alat berat itu Polhut Bengkayang dibantu jajaran Muspika kecamatan Lumar serta warga masyarakat setempat. Setidaknya rombongan untuk tiba ke lokasi tim mesti berjalan kaki. Sebagai akses buat menuju lokasi hutan lindung. Kawasan yang memiliki potensi kekayaan hutan sangat berlimpah. Dan berpotensi besar menjadi sasaran pembalakan hutan secara liar dari pihak tidak bertanggung jawab. Akay menambahkan satu

Ritual Robo-robo Sambungan dari halaman 1

7 Mubarak Tolak Mundur Sambungan dari halaman 1

Mubarak saat ditayangkan Al Jazeera Rabu dini hari WIB (2/2) atau Selasa pukul 23.00 waktu setempat. Mantan komandan angkatan udara yang berkuasa sejak 1981, pasca terbunuhnya sang Presiden Anwar Sadat, itu memastikan tidak akan mencalonkan diri pada pemilihan umum mendatang. Artinya, dia bakal memimpin pemerintahan transisi sampai pemilihan presiden mendatang, yang dijadwalkan September nanti. Sontak, pernyataan Mubarak tersebut langsung menuai reaksi keras dari kelompok oposisi. Bahkan, ratusan ribu orang di Tahrir Square, Kairo, sangat marah saat menyaksikan langsung pidato Mubarak. Tidak sedikit demonstran yang melemparkan sepatu ke udara. Layar besar yang menayangkan pidato Mubarak itu langsung menjadi sasaran lemparan botol dan batu. Mereka berteriak, ”Pergi! Pergi!” sambil mengacungkan sepatu, tanda penghinaan di masyarakat Arab. Mereka juga bersumpah tidak akan beranjak dari lokasi unjuk rasa di Tahrir Square sampai Mubarak lengser. ”Jika Mubarak tetap bertahan sampai September, kami juga tetap di sini sampai September,” ujar salah seorang demonstran di lapangan Tahrir, Kairo, Amr Gharbeia, seperti dilansir AFP kemarin. Di beberapa lokasi lain, para demonstran sontak bersorak, ”Turunkan Mubarak!” ”Kami tidak terima jika dia tetap tinggal hingga September nanti atau mengalihkan kekuasaan kepada Omar Suleiman (wakil presiden, Red). Dia harus pergi sekarang juga,” kata Hassan Moussa, tokoh kelompok oposisi. Ketika Mubarak mengatakan memilih mati di tanah Mesir dan akan mereformasi konstitusi atau regulasi peserta pemilu, massa langsung murka. ”Itu hanya membuat kami lebih marah. Dia harus turun sekarang. Dia tidak boleh menunggu sampai September. Pesawat Mubarak telah siap,” ujar Ahmed Defouki, berharap Mubarak kabur ke Jeddah seperti Presiden Tunisia Ben Ali. Ketika kemarahan kelompok oposisi memuncak pascapidato Mubarak, Rabu sore waktu setempat (2/2) tiba-tiba ribuan pendukung pemerintah menyerang para demonstran di Alun-Alun Kairo. Seperti dilansir dari Associated Press, itulah kali pertama pendukung Mubarak tersebut turun ke jalan. Mereka keluar dengan jumlah yang besar dan mengancam para demonstran untuk mengakhiri aksi. Pendukung Mubarak itu menerobos barikade pengunjuk rasa anti pemerintah yang berkumpul di Tahrir Square. Massa pro-Mubarak merobek spanduk berisi kecaman terhadap pemerintah. Akibatnya, bentrok besar antara massa yang pro dan anti pemerintahan tak terhindarkan. Sejumlah orang dari dua kubu itu saling melempar batu. Banyak yang menderita luka di kepala. Sebagian massa pro-Mubarak menyerang dengan berkuda dan naik unta sambil membawa cambuk. Kelompok demonstran tidak tinggal diam. Mereka menyerang balik dengan lemparan batu dan menurunkan massa pro-Mubarak dari kuda atau unta, kemudian memukuli mereka. Beberapa orang terluka parah gara-gara kekacauan tersebut. Ratusan tentara yang berjaga di sekitar Alun-Alun Kairo tidak melakukan intervensi saat melihat bentrokan hebat itu. Sebagian besar bahkan memilih berlindung di balik kendaraan berlapis baja dan tank yang ditempatkan di pintu masuk Tahrir Square. Kerusuhan itu terjadi hanya beberapa jam setelah juru bicara militer meminta demonstran membubarkan diri. Saat itu Kementerian Pertahanan Mesir menyeru para demonstran agar pulang. Sebab, mereka hendak memulihkan situasi yang memburuk selama unjuk rasa. ”Tuntutan kalian sudah didengar. Kami di sini untuk melindungi negara, bukan dengan kekuatan, melainkan cinta kepada Mesir. Saatnya kalian kembali ke kehidupan normal,” kata juru bicara Kementerian Pertahanan di stasiun televisi Mesir kemarin. Lautan manusia terlihat di lapangan Tahrir sepekan terakhir. Ribuan demonstran tetap memilih berkemah di

lapangan tersebut selama seminggu. Bukan hanya pria dewasa, perempuan dan anakanak juga bergabung. Selain Tahrir Square, bentrok hebat antara massa pro-Mubarak dan anti pemerintahan terjadi di lapangan Mahatit Masr, di kota pelabuhan Alexandria. Dalam pidato yang memicu kerusuhan kemarin, Mubarak menuduh bahwa para pengunjuk rasa telah dimanfaatkan oleh orang-orang yang mencoba ”merongrong pemerintahan”. Meski begitu, dia berjanji mereformasi konstitusi, khususnya pasal 76 yang tak memberikan kesempatan kepada calon independen untuk maju. Dia juga berkoar akan berkonsentrasi memperbaiki kondisi ekonomi dan menyediakan lebih banyak lapangan kerja. ”Saya akan mengalihkan kekuasaan dengan segala cara untuk memenuhi tuntutan masyarakat. Pemerintahan baru ini akan memenuhi semua keinginan dan harapan rakyat Mesir dalam hal politik, ekonomi, dan sosial. Generasi muda memiliki hak untuk melakukan aksi, tapi jangan sampai mudah diprovokasi,” imbuhnya. Ketika Mubarak berpidato kemarin, sambungan internet di Mesir telah dibuka lagi setelah ditutup lima hari. Kini beberapa situs di Mesir, termasuk milik Kedubes AS di Kairo, Bank Sentral Mesir, maupun Bursa Saham Mesir, sudah dapat diakses. Pemblokiran internet tersebut dilakukan oleh pemerintah untuk menangkal gerakan oposisi yang menggunakan Facebook dan Twitter sebagai media komunikasi mereka. Tidak lama aksi bentrok terjadi. Pemimpin unjuk rasa anti pemerintah Mohamed ElBaradei melalui televisi Al Jazeera tetap mengancam Mubarak harus mundur Jumat. Jika Mubarak belum mundur, gelombang demonstran bakal semakin besar. Dikhawatirkan, situasi itu kembali melumpuhkan Mesir. ”Kami tidak mengubah deadline untuk Mubarak,” jelasnya. ElBaradei juga mendesak aparat militer segera mengambil tindakan. ”Ini bukan saatnya bagi pasukan militer bersikap netral. Ini waktunya mencegah jatuhnya korban jiwa. Saya meminta militer melerai untuk melindungi jiwa warga Mesir,” tutur ElBaradei. Militer Mesir mengeluarkan tembakan peringatan di antara kerumunan massa. Namun, aksi bentrok belum juga berakhir. Pasukan militer Mesir hanya berjaga-jaga tanpa berusaha melerai dua kubu tersebut. ElBaradei mengatakan, kerumunan massa proMubarak yang menyerang massa demonstran dimotori polisi berpakaian preman. Sejumlah pihak pun mencurigai hal tersebut. Namun, menteri dalam negeri di pernyataan sebelumnya telah membantah tuduhan itu. Aksi penyerangan ke arah demonstran tersebut juga dikutuk Sekjen PBB Ban Kimoon. Menurut dia, serangan terhadap massa unjuk rasa yang berlangsung damai itu tidak dapat diterima. Sementara itu, Presiden Amerika Serikat (AS) Barack Obama meminta Mubarak segera melakukan transisi pemerintahan di Mesir. Dia juga menyatakan bahwa AS mendengar tuntutan sebagian warga di Mesir tersebut. Warga menuntut Mubarak mundur dari jabatan presiden setelah 30 tahun memerintah. Seperti dilansir kantor berita Associated Press, pernyataan itu disampaikan oleh Obama setelah berkomunikasi lewat telepon dengan Mubarak selama 30 menit dari Gedung Putih Selasa malam waktu setempat (Rabu pagi WIB). ”Transisi itu harus berjalan damai dan dimulai sekarang,” kata Obama. Menurut Obama, transisi harus merangkul semua faksi politik di Mesir. ”Kepada rakyat Mesir, terutama kaum muda, saya ingin tegaskan bahwa kami mendengar suara kalian. Saya sangat yakin bahwa kalian akan menentukan masa depan bangsa kalian,” lanjut Obama dalam pidato yang disiarkan secara langsung melalui televisi dari Gedung Putih. Namun, Obama menyatakan bahwa AS tidak akan mengintervensi perubahan kepemimpinan di Mesir. ”Bukan urusan negara lain untuk menentukan pemimpin Mesir,” ucap Obama. Selain itu, dia berharap, ada proses

menuju pemilu yang bebas dan adil bagi rakyat Mesir. Evakuasi WNI Di sisi lain, gelombang evakuasi dari Mesir makin besar. Ribuan warga asing yang tinggal di Mesir berbondong-bondong meninggalkan negeri tersebut. Tak terkecuali, warga negara Indonesia (WNI). Kemarin Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) memberikan perhatian khusus terhadap proses evakuasi WNI dari Mesir. SBY menyambut rombongan pertama WNI yang dievakuasi dari Mesir. Mereka diangkut pesawat Boeing 747-400 milik Garuda Indonesia di Terminal Haji Bandara SoekarnoHatta. Bahkan, SBY harus mengubah jadwal sidang kabinet paripurna, yang sedianya pukul 14.00 menjadi pukul 16.00. Setelah menerima Managing Director IMF (International Monetary Fund) Dominique Strauss-Kahn di Kantor Presiden pada pukul 13.00, dia langsung menuju Bandara Soekarno-Hatta. Sejumlah menteri Kabinet Indonesia Bersatu II ikut mendampingi. Rombongan pertama WNI yang dievakuasi dari Mesir kemarin berjumlah 411 orang. Terdiri atas, 70 laki-laki, 194 perempuan, dan 147 anakanak. Setelah dibawa ke Asrama Haji Pondok Gede, mereka dipulangkan ke daerah asal masing-masing. Menurut Ketua Satgas Evakuasi WNI Hassan Wirajuda, pihaknya akan melanjutkan evakuasi tahap kedua. ’’Kami bisa berangkatkan malam ini (tadi malam, Red),’’ katanya. Evakuasi WNI oleh pemerintah menyisakan sejumlah kendala. Dalam rombongan pertama itu juga terdapat anak-anak yang dievakuasi terpisah dari orang tuanya. Yakni, Afna, 7, dan Alla, 9, yang orang tuanya masih berada di Mesir. Mereka tampak tidak mengerti mengapa harus kembali ke Indonesia. Ketika ditanya layaknya anak-anak pada umumnya, mereka tampak takut kepada orang asing. ’’Kami sedang jalan-jalan ke Indonesia,’’ ujar mereka lantas tersenyum. Orang tua Anna dan Alla masih berada di Mesir untuk menyelesaikan sejumlah persoalan. Termasuk, mengurus dokumen dan menyelamatkan sejumlah properti. Selama di Indonesia, Anna dan Alla serta belasan anak lain yang senasib akan ditampung di Asrama Haji Pondok Gede dan menunggu proses administrasi atau pemulangan. Aisyah, seorang perempuan yang sedang menempuh studi S-2 di Al-Azhar, misalnya, menyatakan belum tahu apakah akan ada keluarga yang menjemput atau tidak. Perempuan asal Jawa Timur itu meninggalkan suaminya di Kairo yang kini sedang mengurusi harta benda milik mereka. Perempuan itu menuturkan, kondisi terakhir sebelum dirinya bertolak ke Indonesia, penduduk mulai sulit mendapatkan bahan makanan. Sejak demonstrasi dan kerusuhan terjadi dua pekan lalu, banyak warga pendatang yang memilih bertahan di rumah masing-masing. Karena itu, mereka mulai sulit mendapatkan bahan makanan. ”Kalaupun ada, harganya naik tiga kali lipat. Itu pun harus berebut. Sebab, toko-toko tutup,” ujar perempuan bercadar tersebut. Menlu Marty Natalegawa mengatakan, tidak semua WNI dievakuasi. Di antara 6.149 WNI, pemerintah hanya akan mengevakuasi kurang lebih 4.100 orang. Prioritas akan diberikan kepada anakanak dan perempuan. Untuk kloter berikutnya, dua maskapai penerbangan, yakni Lion Air (Boeing 747) dan Batavia A310, bakal bertolak malam ini ke Mesir untuk melakukan evakuasi lanjutan. ”Sejauh ini, sudah terdata 390 orang yang siap dipulangkan. Diperkirakan, jumlah itu akan bertambah hingga waktu berjalan,” ucap Marty.Menhub Freddy Numberi mengatakan, maskapai Lion Air dan Batavia itu dipilih karena sudah memiliki jaringan penerbangan di Jeddah sehingga memudahkan jalur evakuasi. Sedangkan pesawat Garuda Boeing 747-400 yang telah kembali ke tanah air hari ini dan sempat tertahan delapan jam di Jeddah bakal diistirahatkan sehari. ”Paling lambat dua pekan, seluruh warga Indonesia yang bersedia pulang bisa sampai di Indonesia,” terang Freddy. (AP/AFP/fal/zul/c11/c5/iro)


Pontianak Post

8

Pontianak Post

Kamis 3 Februari 2011

Semarak HUT ke-38 Pontianak Post

Dari Periksa Mata Hingga Kejutan Bagi Pelanggan Setia Kebahagian Pontianak Post adalah milik para pembaca setianya juga. Koran terbesar di Kalimantan Barat ini ada karena mereka. Di hari ulang tahun yang ke 38, kami mencoba untuk semakin peduli dengan memberikan bingkisan bagi yang beruntung. ARISTONO EDI K, Pontianak

RABU (2/2) siang, pimpinan Pontianak Post turun langsung mendatangi satu-persatu rumah pelanggan yang akan diberikan hadiah. Idenya, dicari siapa pelanggan yang memiliki tanggal lahir yang sama dengan Pontianak Post. Atau, paling tidak mendekati. Rumah pertama yang dihampiri terletak di Jalan Alianyang, Gang Kurnia Nomor M 36, Pontianak. Adalah Vira Rahmi Wiati, perempuan yang beruntung itu. Pontianak Post merasa terhormat disambut oleh keluarga besarnya. Rumah itu tampak seperti sekolah mini. Di ruang depan ada papan tulis, bangku, dan meja belajar. Wajar saja sebab Vira

membuka les matematika di rumahnya. Pelanggan setia yang lahir 13 Februari, tiga puluh tahun silam ini, sempat terkejut saat rombongan Pontianak Post menyambanginya. Setelah tahu alasannya, raut wajah senang pun muncul di wajahnya. “Senang sekali Pontianak Post datang ke rumah saya ini. Wah benar-benar tidak menyangka,” ungkapnya. Ketika Direktur Pontianak Post Untung Sukarti bertanya tentang keluhannya selama berlangganan Pontianak Post, wanita yang telah tujuh tahun berlangganan ini menjawab, “Selama ini tidak ada masalah. Koran jam lima sudah sampai rumah. Terus beritanya juga bagus-bagus. Beda lah dari yang lain.”

Bincang-bincang dengan Vira dan keluarga dipenuhi dengan tawa. Pelanggan ini cukup lihai melemparkan joke-joke, yang segera dibalas oleh rombongan. Agak lama, obrolan canda terhenti setelah Untung Sukarti menyerahkan bingkisan kue ulang tahun buat Vira. Ada juga voucher belanja senilai Rp500 ribu. Sebelum pamit, Untung mengatakan, “Jangan karena kami datang, terus dibilang yang bagus-bagus (tentang Pontianak Post). Kami justru mengharapkan kritikan agar terus meningkatkan pelayanan bagi pelanggan.” Sasaran kedua adalah rumah milik Rubiman, terletak di Jalan Apel Gang Gandaria Nomor 16. Saat didatangi, pensiunan TNI AL ini kebingungan. “Ada apa ini? Saya merasa belum watunya membayar tagihan (berlangganan). Ini kan baru tanggal dua, apa sudah mau nagih?” tanya dia. Kontan saja rombongan koran pertama dan terutama Kalbar ini tertawa terbahakbahak. “Bukan begitu maksud kami pak. Bapak ingat tidak ini hari apa?,” tanya Dirut. Agak lama berpikir, Rubiman akhirnya menepuk jidatnya, tanda paham. “Oh... hari ini kan ulang tahun Pontianak Post,” jawab kakek yang lahir tanggal 11 Februari 1943 ini. Tidak seperti Vira, ternyata dia punya keluhan. Ia merasa beberapa hari terakhir ini, koran kesayangannya telat datang. “Biasanya jam lima sudah geletak di teras. Tapi beberapa hari ini jam tujuh tuh baru sampai,” keluhnya. Kiki, Manager Pemasaran langsung merespon. “Baik pak, kami akan segera menghubungi agen dan mempercepat (pengantaran koran).” Rubiman ternyata telah berlangganan Pontianak Post pertama kali terbit dengan nama Akcaya. “Saya berlangganan sejak masih satu lembaran. Waktu itu kalau tidak salah satu bulan bayarnya cuma lima ribu,” tandasnya. Obrolan dengan Rubini berlangsung santai. Ia juga mendapatkan bingkisan yang sama dengan Vira. Di pelataran parkir Gedung Graha Pena Pontianak Post, Rabu (2/2), diselenggarakan berbagai macam kegiatan untuk memeriahkan HUT Pontianak Post. Mulai aksi sosial seperti donor darah, juga ada berbagai kegiatan yang dikhususkan untuk karyawan, seperti pemeriksaan mata. Siangnya, di lantai enam Gedung Graha Pena, diadakan doa bersama sekaligus pemotongan tumpeng yang dihadiri oleh segenap karyawan dan pimpinan Pontianak Post. Turut hadir dalam acara itu yakni Tabrani Hadi, komisaris Utama Pontianak Post. (**) SEMARAK ULTAH: HUT ke-38 Pontianak Post, kemarin (2/2), dimeriahkan dengan berbagai acara diantaranya anjangsana ke kediaman pelanggan setia Pontianak Post, pemeriksaan mata bagi karyawan, pemotongan tumpeng yang dilakukan Tabrani Hadi, komisaris Utama Pontianak Post, dan lainnya. Pontianak Post juga mendapatkan kejutan kue ultah dari manajemen Hotel Aston. Foto-foto: Timbul Mudjadi

Tuntaskan Jalan Trans-Kalimantan PONTIANAK—Percepatan pembangunan Jalan Trans-Kalimantan (Transkal) menjadi program prioritas dalam Forum Kerjasama Revitalisasi dan Percepatan Pembangunan Regional Kalimantan (FKRP2RK). ”Keberadaan forum sangat penting sebagai media mempererat dan meningkatkan koordinasi, serta kerjasama antar pemerintah provinsi di Kalimantan. Terutama memperjuangkan program bagi percepatan pembangunan di Kalimantan,” ungkap Gubernur Kalimantan Barat, Cornelis dalam serah terima jabatan Ketua FKRP2RK, Rabu (2/2) di Hotel Borobudur, Jakarta. Jabatan Ketua FKRP2RK periode 2009-2010 yang dipegang Cornelis diserahterimakan kepada Gubernur Kalimantan Selatan, Rudy Arifin, untuk periode hingga 2012. Acara serah terima dihadiri Gubenur se-Kalimantan, Pangdam XII Mulawarman dan Panglima Kodam XII Tanjungpura, Ketua DPRD, unsur muspida, para Bupati/ Wali Kota se-Kalimantan, para kepala Bappeda, anggota DPR RI, dan kepala SKPD se-Kalimantan. Cornelis mengatakan untuk wilayah Kalimantan, pembangunan poros selatan Kalbar penyelesaian Jalan Pontianak-Tayan sepanjang 30 kilometer. Pada wilayah Kalimantan Timur, jalan mantap mencapai 76,26 persen. Pembangunan Jembatan Pulau Balang terealisasi 40,7 persen yang dibangun melalui APBD.

Untuk poros utara perbatasan di Kaltim juga terealisasi, diantaranya ruas jalan Simanggaris-MaliianauLong Alango, Long Bangun– Long Apari sampai batas Kalbar, dan Long Bangun –Mahak , Baru–Sei BarangLong Nawang. Pembiayaannya melalui APBN juga APBD Kalimantan Timur. “Sementara di Kalbar belum terealisasi. Pembangunan jalan lintas Kalimantan poros tengah, Kalimantan Barat dan Kalimantan Tengah masih belum terelisasi,” katanya. Pembangunan tersebut belum cukup. ”Melalui Forum ini bersama-sama kita berjuang agar pembangu-

Perlu juga mendorong dan mengupayakan percepatan pembangunan di wilayah perbatasan, untuk mengejar ketertinggalan dibandingkan dengan Malaysia, Cornelis

nannya disejajarkan dengan pembangunan di wilayah Indonesia lainnya,” ujar Cornelis. Pulau Kalimantan memiliki luas 544.150 kilometer

ist

SERTIJAB: Gubernur Kalbar, Cornelis bersama para gubernur provinsi di Pulau Kalimantan saat menghadiri serah terima jabatan Ketua FKRP2RK, Rabu (2/2) di Hotel Borobudur, Jakarta.

persegi atau 27,27 persen dari luas wilayah Indonesia. Potensi sumber daya alamnya berlimpah dan memiliki arti strategis bagi pembangunan nasional. Tetapi belum dapat sepenuhnya memberikan pemerataan kesejahteraan bagi seluruh masyarakat Pulau Kalimantan. Kondisi ini sangat ironis. ”Jika melihat pulau Kalimatan yang kaya sumber daya alamnya dan terletak sangat strategis, tetapi terdapat 1.015.820 jiwa yang dikatagorikan sebagai penduduk miskin dari total penduduk miskin di Indonesia yaitu sebanyak 32.529.970 jiwa,” ungkap Cornelis. Ke depannya, harus dimulai dengan mendorong lahirnya kebijakan yang memungkinkan pemanfaatan sumber daya di Kalimantan

sehingga mendukung ketahanan pangan nasional. ”Perlu juga mendorong dan mengupayakan percepatan pembangunan di wilayah perbatasan, untuk mengejar ketertinggalan dibandingkan dengan Malaysia,” ujarnya. Gubernur Kalimantan Selatan sekaligus Ketua FKRP2 RK, Rudy Arifin yakin dengan adanya komitmen bersama antara Gubernur se-Kalimantan ini, pulau Kalimantan akan maju dan bersaing dengan yang lain. Ia bertekad meneruskan cita-cita dan kepemimpinan dalam forum tersebut. ”Kita semua sepakat pulau Kalimantan akan menjadi pulau yang sangat strategis. Dengan luas yang dimiliki, Pulau kalimantan akan menjadi pulau alternatif untuk dijadikan solusi,” katanya. (uni)


Metropolis Eksepsi penasehat hukum Cornelius Kimha ditolak majelis hakim dalam sidang lanjutan dugaan korupsi pengadaan baju hansip dengan agenda pembacaan keputusan sela hakim, Selasa di PN Pontianak

Pontianak Post

Kayu gaharu buaya yang hendak diselundupkan ke Pontianak berhasil diamankan jajaran Polres Landak, Sabtu (29/1) sekitar pukul 01.00 di depan Polres Landak.

16

Milton Crosby

17

KAMIS, 3 Februari 2011

PENDIDIKAN

Tambah Jam Belajar KEPALA Dinas Pendidikan Kota Pontianak Mulyadi mengimbau bagi pelajar menambah jadwal belajarnya menjelang ujian nasional yang tidak lama lagi digelar. “Sejak awal tahun ajaran, kami sudah menginformasikan dan mengimbau kepala sekolah untuk mengintensifkan jadwal belajar dengan mengacu pada kurikulum yang ada,” kata Mulyadi di Pontianak, kemarin. Selain itu karena saat ini standar kompetensi kelulusan sudah ada kisikisinya, pihaknya meminta Mulyadi guru membahas kesulitankesulitan belajar para murid di sekolah. “Jadi kalau membahas soal bersama murid itu. Sebaiknya ketika murid salah atau tidak bisa menjawab soal, maka harus segera diperbaiki dengan tujuan agar para murid semakin memahami setiap materi pelajaran yang disampaikan,” katanya. Tidak hanya itu, pada ujian nasional tahun ini tidak ada ujian ulang, kecuali ujian susulan

Tangkap Pembolos

PONTIANAK - Wali Kota Pontianak Sutarmidji, Rabu (2/2) menangkap empat Pelajar Sekolah Menengah Pertama Darul Dakwah Islamiyah, saat membolos di Taman Alun Kapuas. Keempat bocah pelajar kelas I DDI itu adalah Iv (13), Alv (12), Slh (13), Syd (12).

Mereka mengaku pergi ke Taman Alun Kapuas itu, menggunakan sepeda. “Saya terlambat ke sekolah,” kata Iv, kepada Pontianak Post. Ia mengaku pergi ke Taman Alun Kapuas itu karena terlambat masuk sekolah. Sedangkan, kalau terlambat mereka

mengaku tidak diperkenankan masuk ke kelas apapun alasannya. Namun, mereka tidak pulang ke rumah. Tapi, malah keluyuran di Taman Alun Kapuas. “Saya turun dari rumah 06.30. • ke halaman 15 kolom 1

• ke halaman 15 kolom 5

PERIZINAN

Salon Ditutup Paksa SALON Kharisma di kawasan pusat perbelanjaan Khatulistiwa Plaza ditutup paksa Satuan Polisi Pamong Praja Kota Pontianak, Rabu (2/2) pagi. Pada pintu Salon Kharisma ditempel kertas oleh anggota Sat Pol PP Kota Pontianak, bertuliskan ‘Berdasarkan Peraturan Daerah nomor 18 tahun 2002 tentang perizinan usaha rekreasi dan hiburan umum, Salon Kharisma dilarang beroperasi sejak tanggal 31 Januari 2011 sampai dengan batas waktu yang tidak ditentukan’. Kepala Seksi Penegakan Peraturan dan Perundang-undangan Sat Pol PP Kota Pontianak Rahmad Suprayetno mengatakan, pemilik Salon Kharisma ini sudah beberapa kali diberikan peringatan untuk mengurus izin. Tapi, hal itu tak diindahkan. “Hari ini kita tutup kegiatan operasional Salon Kharisma, terkait permaslaahn yang bersangkutan tidak punya izin,” kata Rahmad,

PONTIANAK – Dua item pajak di Kota Pontianak hilang pada 2011 ini. Sehingga penerimaan pajak berkurang nyaris sampai Rp2 miliar. “Pajak kolam renang tahun ini dihilangkan. Jadi hilang Rp1 miliar lebih. Pajak reklame dan papan nama juga dihilangkan. Hampir Rp2 miliar kita kehilangan dari pajak pada tahun ini,” kata Kepala Dinas Pendapatan Daerah Kota Pontianak Rudi Enggano Kenang, kemarin usai rapat kerja bersama Komisi C DPRD Kota Pontianak. Raker dihadiri oleh Ketua Komisi C DPRD Kota Pontianak Deden Ari Nugraha,

Wakil Ketua Komisi C Erwin Sugiarto, serta anggota Pramono Tripambudi, Yaman Nuriman dan Uray Samiazi. Rudi Enggano didampingi beberapa pejabat Dispenda Kota Pontianak. Dijelaskan Rudi, hingga tahun 2010, kolam renang masih masuk item pajak. “Realiasinya Rp900 juta lebih. Namun, karena sekarang menurut Undang-undang tidak dikenakan pajak, maka pendapatan dari situ hilang,” ungkapnya. Lalu apa yang bisa diterima daerah ini dari dua sektor itu • ke halaman 15 kolom 1

Salah satu gepeng dan seorang yang diduga koordinator saat diamankan di kantor Satpol PP kemarin.

Koordinator Gepeng Eksploitasi Pengemis

Bantah Tak Greget

BEKELIT

Dua Item Hilang Rp2 M Melayang

GEPENG

PANSUS

• ke halaman 15 kolom 1

2

24

SHANDO SAFELA/PONTIANAKPOST

• ke halaman 15 kolom 1

PANITIA Khusus Khatulistiwa Plaza DPRD Kota Pontianak membantah pihaknya tidak greget dalam mengusut masalah yang terjadi. “Siapa bilang pansus kurang greget,” bantah Ardiansyah Sekretaris Pansus Khatulistiwa Plaza DPRD Kota Pontianak kepada wartawan, Selasa (1/2) siang. Ardiansyah mengungkapkan bahwa pansus sudah menyiapkan beberapa Ardiansyah rekomendasi saat ini. Cuma, tegas dia, sebelum direkomendasi, untuk masalah yang terkait hukum, terlebih dahulu harus dikonsultasikan. Makanya, kata dia, Pansus Khatulistiwa Plaza akan segera menindaklanjutinya.

halaman

halaman

Puluhan Karung Gaharu Ditahan

halaman

Eksepsi Kimha Ditolak

Walaupun pemegang kekuasaan pengelolaan keuangan desa, bukan berarti dapat menggunakannya secara bebas tanpa aturan"

SHANDO SAFELA/PONTIANAKPOST

DITANGKAP

Empat pelajar SLTP terduduk lemas saat diamankan petugas Satpol PP Kota Pontianak. Mereka tertangkap tangan oleh wali kota saat bolos sekolah.

PONTIANAK - Satu lagi pria asal Sumenep, Madura, yang diduga koordinator gepeng diamankan, Rabu (2/2). Pria itu ditangkap Polsek Pontianak Timur. Kemudian diserahkan kepada Sat Pol PP Kota Pontianak. Pria bernama Maski (42) itu, membawa Malia (48) juga asal Sumenep. Maski mengaku baru satu bulan di Kota Pontianak. Ia mengontrak di Gang Rintis Tanjung Hulu Pontianak Timur. Dia membawa Malia

dari Sumenep ke Pontianak. Diduga untuk dieksploitasi sebagai pengemis. “Dia (Malia) ikut saya dari Sumenep,” kata Maski di hadapan petugas Sat Pol PP Kota Pontianak. Maski mengaku bekerja mengantar jemput Malia. Pulang pergi, ia menerima bayaran Rp20 ribu perhari. Dia membantah bahwa ada pengemis lain yang dibawanya selain Malia. “Tidak ada lagi, cuma satu ini saja,” katanya. • ke halaman 15 kolom 1

Menyorot Fasilitas Pendidikan di Kota Pontianak

Ruang Kelas Terbatas, Siswa Belajar di Dapur Sekolah Sekolah Dasar Negeri 56 Pontianak Barat kekurangan kelas belajar. Enam lokal yang ada tidak sanggup menampung jumlah anak. Idealnya sekolah itu memiliki 16 kelas. Siswa harus belajar mata pelajaran agama di dapur sekolah yang jauh dari layak. Sebuah ironi pendidikan di Pontianak. AGUSTINAH, Pontianak

AGUSTINAH/PONTIANAKPOST

DAPUR

Siswa SDN 65 Pontianak Barat belajar di dapur sekolah.

SIANG itu, ada 12 siswa sedang belajar agama Kristen. Tidak ada yang istimewa. Mereka belajar seperti biasa. Hanya kelas belajarnya yang berbeda. Ruangan dapur sekolah yang berukuran kurang dari dua kali dua meter itu disulap menjadi kelas belajar. Meski sudah ada kursi meja serta papan tulis, tidak mengubah ruangan itu enak dipandang. Sisi kanan ada lemari usang. Di pintu masuk ada pakaian kotor. Ruangan yang sudah disekat, ada kompor gas, piring, gelas dan peralatan dapur lainnya. Atap ruangan tersebut juga berlubang. Atapnya sudah beberapa kali ditambal. Ruangan yang kecil itu menampung belasan anak dan dua guru. Dua guru itu juga berbeda. Satu guru agama Katolik, satu lagi guru agama Kristen Protestan. Siswa itu ditempatkan di ruangan tersebut karena jumlahnya sedikit. Lokasi dapur pun cukup baik untuk belajar. Apalagi anak-anak itu masih berusia sepuluh tahun. Tempat bukan masalah baginya menimba ilmu. Giat belajar terlihat jelas. Mereka menikmati belajar, bukan karena ruangannya, melainkan pelajarannya. Situasi itu sudah berlangsung sejak belasan tahun lalu, anak-anak harus belajar di dapur sekolah. Hal ironi yang terjadi kota berlabel perdagangan dan jasa tersebut. Apalagi ada beberapa sekolah yang mengklaim diri berstandar internasional. Kepala SDN 56 Pontianak Barat Yulianti mengatakan, • ke halaman 15 kolom 1

ILUSTRASI : KEKES


Metropolitan

10

Pontianak Post

l

Kamis 3 Februari 2011

Turun 5.000 Massa MUJADI/PONTIANAKPOST

POSKO IMLEK: Posko pengamanan tahun bari Imlek dan Cap Go Meh, sudah siap operasionalnya. Salah satunya di Jalan Diponegoro.

PP Terjunkan 50 Personil PONTIANAK – Pemuda Pancasila tak ketinggalan membantu pihak kepolisian menciptakan suasana kondusif saat Imlek dan Cap Go Meh 2011. Organisasi kemasyarakatan yang berbasis massa ini menerjunkan 50 personil di lapangan, guna membantu pihak kepolisian, yang dilakukan sejak Rabu (2/2). “Kita terjunkan 50 personil dari Koti Mahatidana MPC Pemuda Pancasila Kota Pontianak yang akan diperbantukan memperkuat personil Polresta Pontianka menciptakan dan mendukung kondusifitas Imlek dan Cap Go Meh 2011,” kata Ketua MPC

PP Kota Pontianak Mikhael Rafly didampingi Sekretaris MPC Pemuda Pancasila Kota Pontianak, M. Chandra Djamaludin kepada Pontianak Post kemarin. Berdasarkan surat Kapolresta Kota Pontianak nomor B/223/I/2011 kepada MPC Pemuda Pancasila Kota Pontianak tentang bantuan personil pengamanan dalam rangka pengamanan hari raya Imlek dan Cap Go Meh di wilayah Polresta Pontianak. “Pemuda Pancasila merupakan salah satu ormas yang juga mitra pemerintah, bagian dari integral masyarakat, maka kita merasa perlu

untuk menciptakan suasana kondusif bersama-sama,” tegasnya. Personil itu nantinya disebar pada beberapa titik di Kota Pontianak. Personil itu dipimpin oleh Komandan Koti Mahatidana Abriansyah. Bersama jajaran Polresta Pontianak, siap untuk mengamankan perayaan Imlek dan Cap Go Meh 2011 ini. “Ini merupakan satu bentuk bagian partisipasi Pemuda Pancasila sebagai ormas untuk mengambil peran mendukung terlaksananya dengan baik segala kegiatan budaya. Kita tidak memandang suku dan lainnya,” kata Mikhael. (ody)

Serap Aspirasi Lewat Hobi PONTIANAK - Kesibukan selalu mewarnai keseharian tiap anggota legislatif selama hari kerja. Mengemban aspirasi rakyat yang menumpuk dengan segala persoalan. Terlebih di kota Pontianak. Sebagai daerah tempat ibukota Provinsi berada. Tetapi kesibukan merupakan perjuangan atas amanah yang dipercayakan. Sehingga segala konsekuensi harus mampu dihadapi tanpa melupakan tugas utama.

Karena itu membuat kondisi selalu segar banyak cara disiasati para anggota dewan. Salah satunya yakni Alfian Aminardi. Dia menyisihkan waktu luangnya selalu disempatkan buat memancing. Sebuah olahraga yang menuntut kesabaran dan ketenangan serta membutuhkan konsentrasi tinggi namun tetap santai. ”Memancing memang sudah hobi sejak lama. Setidaknya semasa kuliah. Biasa memancing di Sungai

Kapuas atau ke luar kota. Kalau sekarang menyesuaikan waktu. Jika memiliki waktu luang dimanfaatkan pergi memancing,” kata Alfian. ”Berangkat biasa dengan rombongan kalau mancing ke luar kota,” tambah dia. Melalui hobinya itu, Alfian mengaku sekalian menyerap aspirasi. Bila memancing di daerah Pontianak, setidaknya dapat berkomunikasi dengan masyarakat. Dan pembicaraan begitu mudah mengalir jika

sosoknya sebagai wakil rakyat tidak diketahui masyarakat. Sebab dikira hanya sebagai pemancing yang meluangkan hari libur.Alfian menambahkan, setidaknya dengan memancing dapat melihat situasi yang masyarakat hadapi. Serta bisa menyaksikan sejauhmana pencapaian pembangunan telah terlaksana. Sehingga antara masyarakat dan wakil rakyat dapat saling berhubungan karena sebuah hobi. (stm)

Maulid SD Bawamai DAL AM rangka memperingati hari besar Islam Maulid Nabi Muhammad SAW 1432 Hijriah dan dalam menyelenggarakan program kerja Panitia Hari Besar Nasional dan Agama Sekolah Dasar Bawamai Pontianak akan menggelar serangkaian

perlombaan yang pendaftarannya dibuka sejak 1 hingga 10 Februari 2011. Adapun jenis kegiatan yang akan diperlombakan seperti lomba mewarnai, lomba adzan, an lomba hafalan surat-surat pendek al-qur’an yang terbuka bagi

para murid SD Bawamai dan seluruh TK se Kecamatan Pontianak Kota dengan biaya pendaftaran Rp25 ribu bagi setiap peserta dan maksimal dua peserta untuk setiap kategori lomba. ” Ja d i b a g i mu r i d S D Bawamai dan murid TK

se Kecamatan Pontianak Kota yang berminat untuk mengikuti perlombaan ters ebut bisa langsung mendaftar di ruang TU SD Bawamai dengan Ibu Diana Indrawati,”kata ketua PHBNA, SD Bawamai Pontianak, Nur Asmah. (ash)

PONTIANAK – Front Pembela Islam Kota Pontianak menurunkan 5.000 massa memeriahkan pawai ta’ruf peringatan Maulid Nabi Muhammad, Selasa (15/2). “Sedikitnya 5000 massa yang akan hadir pada tanggal 15 nanti,” kata Ketua FPI Kota Pontianak Ishak Ali Almutahar usai audiensi dengan Komisi D DPRD Pontianak, Rabu (2/2). Ia menambahkan, 58 drum band akan ambil bagian. Terdiri dari drum band pelajar. Kemudian, ada elemen masyarakat yang bernafaskan Islam, remaja masjid, majelis taklim dan kasidah juga berpartisipasi. “Kita rencananya melibatkan berbagai kesenian. Misalnya Reog Ponorogo, pasukan berkuda,” katanya. FPI berkoordinasi dengan komisi D meminta dukungan suksesnya gawai ini. Serta juga mengajak berpartisipasi. Karena, selain DPRD, Ishak memastikan Wali Kota Pontianak, kepolisian siap mendukung. “Bahkan rencananya Wali Kota yang akan melepas pawai nanti,” katanya. “Kita juga minta seluruh partai politik kalau bisa berpartisipasi,” tambah Ishak. Pawai mengambil start di depan Makodam XII Tanjungpura. Dimulai pada pukul 07.00. Dan berakhir pukul 13.00. “Kita sudah koordinasi dengan pihak kepolisian untuk rute dan jadwal,” ungkapnya. Pawai dibagi dua rute. Untuk anak-anak SD, dari depan Kodam-Tanjungpura-Juanda- Pattimura-Zainudin-Pak Kasih-finish di depan Kodam. Sedangkan untuk SMP, SMA dan Perguruan Tinggi, startnya dari depan MakodamTanjungpura-Juanda-PatimuraJendral Urip-Merdeka-Hasanudin-Pak Kasih-finish di Makodam. “Insya Allah supaya terjadi tatanan yang baik, kita berikan anak-anak dulu yang memulai,” katanya. Ditegaskan Ishak, bahwa pawai ta’ruf ini bukan merupakan aksi tandingan dari kegiatan yang Cap Go Meh pada siang harinya. “Sudah dikoordinasikan dengan Polresta. Mereka mulai turun jam dua (14.00) sampai selesai. Kita sampai jam 1. Yang kita lakukan ini bukan aksi tandingan. Ini FPI ikhlas untuk syiar agama dan

merupakan agenda tetap. Insya Allah kita mohon pemerintah agar diagendakan setiap tahun,” jelasnya. Ketua Komisi D DPRD Kota Pontianak Mujiono mengungkapkan audiensi itu mendengar penyampaian berbagai masalah dari FPI terkait dengan pelaksanaan peringatan maulid. Baik yang sudah dilaksanakan pada tahun sebelumnya, dan saat ini. “Mereka sudah melaksanakan dua tahun terakhir. Dalam setiap kegiatan, mereka selalu mengkonsultasikannya dengan Wali Kota, Polresta dan lainnya. Kalau jadwal mereka, sudah pas. Tidak ada bentrok jadwal. Mereka pagi, sedangkan Cap Go Meh siang,” kata Mujiono. “Sinergi ini yang kita harapkan. Jangan seperti sebelumnya sempat terjadi bentrok,” tegas Mujiono. Ia menambahan, FPI Kota Pontianak juga menyampaikan permasalahan anggaran untuk kegiatan itu. Menurut dia, FPI berharap ke depan DPRD dan Pemkot Pontianak bisa mengganggarkan dana untuk kegiatan peringatan maulid seperti yang mereka helat itu. “Kalau Cap Go Meh, sudah masuk dan dianggarkan. Kalau maulid memang belum. Makanya, kita akan coba berkoordinasi dengan PHBI, BKMT, agar tidak terjadi kesalahpahaman. Sehigga dalam setiap perayaan hari besar islam bisa disupport,” ungkapnya. FPI juga diminta mengusulkan berapa anggaran yang dibutuhkan. Agar ke depan, lebih mudah uuntuk menghitung jumlah dana yang bisa dianggarkan untuk mereka. “Kita akan kordinasi dengan eksekutif agar untuk kegiatan mereka nanti, bisa dianggarkan sebagaimana organisasi lain. Karena peringatan maulid ini setiap tahun digelar. Harusnya bisa dianggarkan dan besarnya tergantung kebutuhan mereka,” katanya. “Nanti masuknya apakah ke PHBI atau Disbudpar. Kalau Budpar itu even pariwisata. Dengan 58 drum banda yang ditampilkan kita juga berharap kegiatan mereka jadi lebih unik, sehingga bisa mempunyai nilai jual kepada masyarakat. Dan kita berharap, pawai itu juga bisa menjadi even pariwisata,” tuntasnya. (ody)

Nilai Ekspor Impor Kalbar Meningkat PONTIANAK- Pada Desember 2010, ekspor di Kalbar mengalami peningkatan sebesar 43,79 persen dibanding November 2010, dengan nilai dari USD93,07 juta naik menjadi USD133,83 juta. Demikian dikatakan Kepala Bidang Statistik Distribusi BPS Kalbar Edi Rahman Asmara. ”Jika dijumlahkan periode Januari hingga Desember 2010, ekspor di Kalbar mengalami peningkatan sebesar 87,06 persen jika dibandingkan dengan periode JanuariDesember 2009,” katanya. Selain itu, menurut Edy, komoditi ekspor pada Desember 2010 didominasi nikel yang merupakan komoditi baru ekspor Kalbar

yang baru diekspor pada Desember 2010, karet dan barang dari karet, kayu dan barang dari kayu serta biji kerak dan abu logam. ”Keempat golongan barang ini menymbang sebesar 88,56 persen dari total nilai ekspor,” ujarnya. Terkait negara tujuan ekspor di Kalbar, kata Edy, pada Desember 2010 Jepang, China, dan Malaysia merupakan tiga negara terbesar yang menjadi tujuan ekspor dengan nilai masing-masing sebesar USD66,15 juta, USD37,84 juta, dan USD9,01 juta dengan kontribusi sebesar 84,44 persen. ”Jadi tujuan ekspor utama Kalbar pada Desember 2010 masih didomi-

DOK PONTIANAKPOST

PELABUHAN: Urat nadi ekspor impor ada di pelabuhan.

nasi negara Asia dengan konstribusi sebesar 92,40 persen. Sisanya ke Belanda sebesar 2,90 persen dan Brazil sebesar 1,59 persen serta 3,10 persen ke negara lainnya,”terangnya.

B e r b e d a d e n g a n e kspor, kata Edy, impor pada Desember 2010 turun sebesar 27,37 persen dibanding bulan November 2010 dari USD22,75 juta turun menjadi USD16,53 juta. ”Kalau dilihat

secara keseluruhan periode Januari hingga Desember 2010, ekspor mengalami peningkatan 87,06 persen dan impor turun 4,79 persen jika dibandingkan dengan periode Januari hingga Desember 2009,” tegasnya. Adapun golongan barang penyumbang impor terbesar pada Desember 2010 yaitu, bahan bakar mineral menyumbang sebesar 27,88 persen, besi dan baja menyumbang sebesar 27,32 persen, mesin-mesin atau pesawat mekanik sebesar 15,51 persen, serta kapal laut dan bangunan terapung sebesar 11,10 persen. ”Total nilai ekspor ke empat golongan barang tersebut sebesar 81,81 persen atau

m e ny u mb a ng U S D 1 3 , 5 2 juta,” tuturnya. Sedangkan golongan barang lain lanjut dia, seperti penyumbang impor plastik dan barang dari plastik serta pupuk dengan total sebesar 6,43 persen. Selain itu Edy menegaskan sebagian besar impor di Kalbar berasal dari Asia sebesar USD21,73 juta atau sekiatr 92,61 persen, sisanya dari belarus sebesar 2,46 persen dan Amerika Serikat sebesar 1,52 persen dan negara lainnya 3,41 persen.Kalau untuk negara pemasok impor terbesar di Kalbar pada Desember 2010 yaitu Singapura, Malaysia, dan China yaitu sebesar USD10,31 juta atau 62,39 persen dari keseluruhan impor di Kalbar,”terangnya. (ash)


Pontianak Post

Kamis

KUBU RAYA

3 Februari 2011

IKBM

Kubu Raya Dikukuhkan IKATAN Keluarga Besar Madura (IKBM) Kabupaten Kubu Raya akan dikukuhkan pada tanggal 4 Februari 2011 di lapangan Futsal-Parit Masigi-Kecamatan Sungai Ambawang. ”Pelantikan ini sebenarnya sudah lama ingin dilakukan. Namun baru kali ini terjadi. Makanya, kami mengundang bapak dan ibu untuk hadir. Pemberitaan ini sekaligus sebagai undangan,” beber H Irsan S.Ag Ketua IKBM Kubu Raya kemarin. Kata dia, dalam pelantikan pengurus IKBM Kubu Raya, pihaknya menggelar beragam kegiatan seni budaya. Mulai lagu kebangsaan Indonesia Raya, Lagu Tanduk Majeng, Penampilan Seni Budaya, termasuk sambutan Ketua IKBM Kubu Raya dan Kalbar. “Kami juga mengundang Bupati Kubu Raya,” ucapnya. Irsan menambahkan terbentuknya IKBM Kubu Raya sebagai wadah untuk berkumpul dan menyatukan berbagai persepsi. Makanya, dengan wadah ini diharapkan akan terus melahirkan sumbangan pemikiran handal. “Ini demi Kubu Raya yang kita cintai,” ungkap dia. (den)

11

Pejabat Teras Pemkab Kunker ke Seluruh Kecamatan SUNGAI RAYA-Untuk lebih mendekatkan diri ke masyarakat, Pemerintah Kabupaten Kubu Raya menyusun beragam agenda dan kegiatan ke daerah. Sembilan kecamatan tersebar akan menjadi tempat kunjungan beragam pejabat teras kabupaten termuda di Kalabr. ”Kegiatan ini semata-mata untuk mendengar langsung dan menyerap bagaimana aspirasi masyarakat ke kita,” ungkap Iskandar, Kabag Humas Setda Kubu Raya, kemarin. Menurut dia beragam kegiatan kunjungan tersebut sengaja titik beratnya berada di desa-desa jauh dan terpencil. Ini sengaja disusun, supaya masyarakat langsung

mengadukan apa permasalahan mereka. ”Biasanya berkaitan dengan penyediaan sarana dan prasarana. Ini yang ingin kami dengarkan dan serap. Pemkab Kubu Raya akan membantu sebisa mungkin. Aspirasi ini yang akan dibawa dan diperjuangkan pemerintah,” ujarnya. Kunjungan para pejabat teras Pemkab Kubu Raya akan dilakukan Bupati, Wakil Bupati, Sekda, Asisten I, II dan III. Kemudian para pejabat teras dilakukan oleh Kepala Dinas/Badan/Kantor dan Kabag Setda Kubu Raya termasuk TP PKK-Kubu Raya. “Kami juga susun jadwalnya,” ucap dia.

Untuk kunjungan pertama akan dilakukan pada hari Selasa(8/2) ke Kecamatan Batu Ampar, Desa Muara Tiga. Selanjutnya pada hari Rabu(9/2) ke Kecamatan Teluk Pakedai, Desa Sungai Nibung. Pada hari Jum’at(11/2) ke Kecamatan Sungai Ambawang. ”Sabtu dan Minggu, kita akan libur,” ungkap dia. Kunjungan berikutnya pada hari Rabu(16/2), menuju ke Kecamatan Terentang di Desa Sungai Dungun. Kemudian pada hari Jum’at(18/2) ke Desa Rasau Jaya II, Kecamatan Rasau Jaya. “Dan tiga Kecamatan terakhir adalah Kuala Mandor (Desa Retok), Kubu (Desa Air Putih) dan Sungai

Robo-Robo Tarik Wisatawan Luar

TUNTUT HAK

Ancam Lapor Polisi Ali Pratama, bersama enam rekan lainnya (Alex, Hadi, Fasol, Indra, Yanto dan Reta) menuntut pertanggungjawaban kontraktor utama pembangunan Makodam XIII Tanjungpura yaitu PT. WKF. Tuntutan tersebut disampaikan terkait pengadaan material-material proyek mereka yang belum dibayarkan sampai sekarang. ”Kalau tidak ada kejelasan pembayaran, kami akan laporkan ke Polda Kalbar,” bebernya mewakili suara kawan-kawan lainnya. Ali yang juga Ketua Gempar Kubu Raya memaparkan, ia bersama enam rekan lainnya terlibat perjanjiaan hitam diatas putih berupa pengadaan material. Material tersebut diperuntukan kepada PT.WKF bekerjasama diatas notaris dengan PT BKA dari Jakarta Timur, Cilangkap. ”Sayangnya material kami belum dibayar hingga jatuh tempo,” ucapnya. Material tersebut diantaranya kayu cerucuk, semperan, tanah merah, pasir termasuk tenaga upah harian. Dalam perjanjianya 14 hari kerja sejak 10 Desember tahun 2010 akan dibayar kemudian. ”Tetapi tidak dibayar. Malahan kami diberikan cek kosong sebesar Rp44 juta. Padahal jatuh tempolnya 13 Januari 2011 kemarin,” ujarnya. Dari keseluruhan global hutangnya mencapai Rp259 juta. Ia bersama enam rekan lainnya sudah menerima Bon dan ditandatangani. Sebelumnya sudah ada negosiasi tetapi tidak ada jalan keluar. ”Kami hanya minta pertanggungjawaban hak kami. Sebab, segala macam pengadaan material tersebut ditempuh kawan-kawan dengan cara hutan di kampung. Kalau tidak dilunasi kami juga tidak bisa pulang,” ujarnya. Ali meminta PT. WKF yang bekerjasama dengan PT.BKA ada niat baik sebelum masalah ini melebar hingga ke kepolisiaan. ”Tolong bantu kami,” harapnya seraya mengatakan kalau persoalan ini tidak melibatkan institusi Makodam XIII Tanjungpura, namun kepada pihak pemenang tendernya. (den)

Raya (Desa Pulau Limbung,” katanya. Iskandar menambahkan untuk jadwal keberangkatan, Pemkab menyusun tempat keberangkatan awal. Untuk Kecamatan Terentang berkumpul ke Tirta Ria sekitar pukul 08.00 Wib. Kemudian ke Kecamatan Kubu, Batu Ampar dan Teluk Pakedai berkumpul di Steigher Rasau Jaya pukul 07.00 Wib. Ke Kecamatan Kuala Mandor B, tempat berkumpulnya di Steigher Parit 19 pukul 08.00 Wib. ”Untuk Kecamatan Sungai Ambawang di Sungai Ambawang Kuala pukul 08.00 Wib. Dan Sungai Kakap di Kantor Camat Sungai Kakap pukul 08.00 Wib,” jelas dia. (den)

Hamdan/Pontianak Post

SALAM: Raja Mempawah Pangeran Ratu Mulawangsa Dr Ir Mardan Adiwijaya Sekuma Ibrahim dan istri Putri Kusumba menyalami warga yang hadir pada upacara robo-robo di Mempawah.

Kebutuhan Darah 1.500 Kantong Donor Hanya 300 Orang PONTIANAK—Permintaan darah di Unit Transfusi Darah Cabang Kota Pontianak rata-rata 1.500 kantong setiap bulannya. Tetapi jumlah pendonor setiap harinya rata-rata hanya 10 orang atau 300 orang setiap bulan. ”Dari jumlah permintaan dan pendonor rutin yang datang, bisa dilihat persediaan darah yang ada,” ujar Kepala Bagian Pencari dan Pelestari Donor Darah Sukarela (P2D2S) UTDC Kota Pontianak, Ismail di ruang kerjanya, Rabu (2/2) sore. Berdasarkan data 2010, permintaan darah pada Januari sebanyak 1.813 kantong, Februari 1.703 kantong, Maret 1.632 kantong, April 1.647 kantong, Mei 1.599 kantong, Juni 1.752 kantong, Juli 1.597 kantong, Agustus 1.804 kantong, September 1.375 kantong, Oktober 1.807 kantong, November 1.614 kantong, dan Desember 1.731 kantong. ”Untuk kebutuhan darah, terkadang ada keluarga pasien yang membawa pendonor sendiri,” ujar Ismail. Selain pendonor rutin yang datang ke UTDC, petugas juga mendatangi instansi

untuk mendapatkan donor instansi dan perusahaan. Setiap bulannya, jumlah rata-rata donor dari instansi berkisar 39 kantong sampai 459 kantong. Pada Januari, dari donor instansi diperoleh 183 kantong, Februari 228 kantong, Maret 238 kantong, April 239 kantong, Mei 201 kantong, Juni 169 kantong, Juli 39 kantong, September 168 kantong, Oktober 170 kantong, November 459 kantong dan Desember 237 kantong. Pendonor instansi paling banyak adalah tentara dan polisi. Diluar dua instansi tersebut, pendonor paling banyak adalah Fakultas Teknik Universitas Tanjungpura. ”Dalam sekali menggelar kegiatan donor darah, dari Fakultas Teknik bisa mendapatkan 100 kantong,” ungkap Ismail. Ismail mengingatkan masyarakat atau keluarga pasien yang membutuhkan darah agar berhati-hati dan tidak terjebak transaksi jual beli darah oleh para calo. Modus yang biasa digunakan calo adalah dengan cara berpura-pura mendampingi keluarga pasien yang sedang kebingungan untuk mendapatkan darah di UTDC. ”Karena kami tidak selalu

memiliki persediaan darah yang cukup untuk memenuhi permintaan yang begitu banyak,” ungkapnya. Adanya calo darah membuat instansi tersebut dirugikan. Calo memperjualbelikan darah, padahal darah yang diperoleh masyarakat itu gratis. Pembayaran yang ada bukan untuk darahnya, melainkan prosesnya yakni biaya pengganti pengolahan darah mulai dari kantongnya, konsumsinya, pemeriksaan penyakit, dan listrik ledeng. ”Itu yang dinamakan biaya pengganti pengolahan darah, jadi darahnya gratis,” kata Ismail. Penanggungjawab Forum Relawan Kemanusiaan Pontianak, Stephanus Paiman mengatakan masih ada yang menjadi korban calo. Pihaknya beberapa kali mendapatkan laporan adanya keluarga pasien jamkesmas yang mendapatkan darah dengan membayar. ”Kami berharap pihak UTDC juga bisa mengatasi calo ini. Sebab biasanya mereka selalu ada disaat keluarga pasien membutuhkan darah. Kasihan masyarakat, apalagi pasien jamkesmas, seperti sudah jatuh tertimpa tangga,” ungkapnya. (uni)

Pedagang Kais Rezeki Melimpah SUNGAI RAYA—Pusat perayaan RoboRobo di pusatkan di Desa Sungai Kakap, Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten Kubu Raya dimanfaatkan banyak pedagang menarik pendapatan dari biasanya. Mereka berjual beragam barang dari mainan anak-anak, perabotan rumah tangga termasuk pakaian bekas. Wabup Andreas yang meresmikan pasar tersebut merasa bangga. Alasannya even tahunan ini membuat warga sekitar dan luar lebih bergairah dalam berwirausaha (entrepreneur). “Momen tepat untuk berwirausaha. Disini berlaku hukum ekonomi. Ada penjual dan ada pembeli. Dan selama saya pantau, hukum itu berjalan luar biasa ketika dibarengi dengan peringatan Robo-Robo,” katanya kepada wartawan. Ia mengatakan even tahunan RoboRobo memiliki daya tarik bagi warga lokal dan luar termasuk wisatawan. Mereka saling berinteraksi untuk mengetahui apa itu ritual ini. Karenanya ketika ada

wirausaha beragam barang, antara penjual dan pembeli saling berhubungan. ”Ini manfaat yang harus terus kita kawal. Kubu Raya mampu menciptakan peluang usaha ketika even tahunan seperti RoboRobo digelar,” ucapnya. Dari pantauan Pontianak Post para pedagang banyak menggelar dagangan seperti mainan anak-anak berupa boneka, beragam perabotan rumah tangga, pakaian pantas, sendal, makanan kecil hingga oleh-oleh khas Kubu Raya. Dagangan tersebut, terutama makanan, tampak diburu para pengunjung. Salah satu pedagang sandal, sebut saja Rahman mengatakan ia memanfaatkan moment Robo-Robo untuk mendapatkan uang lebih. Ia mengaku menjual bermacam-macan jenis sendal, seperti sendal plastik beragam jenis dan variasi. “Warna sendal dijual banyak, tergantung pilihan konsumen,” ungkap dia. Kata dia, sendal yang dijual jumlahnya sekitar 10 karung. Harganya bervariasi

dari Rp10.000-15.000. Dia mengaku menjual sandal, karena masyarakat yang tinggal di Kecamatan Sungai Kakap sangat suka dengan model sendal unik dan beragam warna. ”Momen ini yang saya manfaatkan,” ungkapnya. Rahman menambahkan keuntungan selama Robo-Robo berlangsung juga tergantung jumlah konsumen pembeli. Kalau ramai, keuntungan didapat besar. Namun juga biasanya tergantung cuaca. ”Kalau hujan, masyarakat di kampung tidak bisa turun untuk belanja,” terangnya seraya mengatakan ia sengaja menyewa tempat kepada panpel lokal. Amir, pedagang makanan kecil lainnya juga mengaku senang dengan ritual Robo-Robo ini. Dari Kota Pontianak, ia bersama kawannya sengaja berjualan ke Sungai Kakap, Kubu Raya. ”Saya jual makanan cepat habis. Seperti panganan oleh-oleh, ternyata pembelinya membludak. Saya benar-benar senang sekali,” ungkap dia. (den)

SUNGAI RAYA-Peringatan Robo-Robo yang jatuh pada hari Rabu, 2 Februari 2011 di Kecamatan Sungai Kakap berlangsung meriah. Kemeriahan tersebut ikut berlanjut dengan banyaknya kunjungan wisatawan asal luar ke salah satu kecamatan yang berbatasan dengan laut ini. ”Saya sengaja datang ke Kecamatan Sungai Kakap. Saya ingin melihat langsung Kelentang Tengah Laut. Selama ini cuma baca di media dan internet,” kata Aling, warga keturunan asal Jakarta di Sungai Kakap. Menurut perempuan ini, ia bersama keluarganya sengaja datang pada puncak peringatan Robo-Robo karena ingin menyaksikan langsung kemeriahan salah satu ritual Suku Bugis ini. Apalagi, banyak tontontan budaya diperlihatkan sehingga kemeriahannya cukup mewarnai. ”Ini yang kami harapkan,” ujar Aling didampingi suami dan kedua anaknya. Aling sendiri ikut menyaksikan langsung kapalkapal kecil atau motor bergerak ke laut membawa rombongan. Ia merasa senang, karena menyaksikan langsung kemeriahan di lapangan. ”Benar-benar pemandangan luar biasa. Saya hanya bisa lihat ini di Kabupaten Kubu Raya,” ujarnya. Bukan hanya Aling yang merasa senang. Salah satu turis asal Malaysia, Marfel juga ikut merasakan bagaimana kemasan nilai budaya tersebut terjaga. ”Saya hanya dapat saksikan ini di Kubu Raya. Kalau tidak salah di Kabupaten Pontianak juga ada. Cuma saja sengaja pilih di sini. Biar suasanya berbeda,” ungkap dia. Marfel menginap di salah satu Hotel Kota Pontianak, sejak pagi hari sudah menuju arah Sungai Kakap. Ia ingin menyaksikan langsung, acara tersebut sejak awal. Makanya, untuk mengabadikan momen tersebut, ia mengambil banyak gambar. ”Ini momen bagus. Akan saya kenang dan simpan kalau saya pernah ke Kubu Raya menyaksikan Robo-Robo disini,” ungkap dia. Dia menyarankan kemasan Robo-Robo kedepannya harus lebih baik lagi dijual. Caranya harus terus gencar mempromosikan lebih banyak tulisan dan agenda kegiatan acara. Sebab, ritual Robo-Robo kemasannya sangat menarik sebagai wisata budaya Kubu Raya. “Saya optimis, akan lebih banyak orang datang,” ujarnya. Warga Malaysia ini melihat bagaimana kemasan Robo-Robo di Mempawah dan Kubu Raya. Kedua momen ini sama-sama menjual sebagai kemasan wisata. Banyak orang asing datang dan ingin tahu lebih mendalam. ”Saya salah satunya. Dan tahun depan kalau berkunjung kembali, saya akan bawa banyak teman,” terang Marfel. Fauzi Kasim, Kepala Dinas Pariwisata, Budaya, Pemuda dan Olahraga (Parbudpora) Kubu Raya sebelumnya mengatakan akan terus menyusun agendaagenda wisata budaya yang menarik dikunjungi. ”di Sungai Kakap misalnya, ada Kelenteng Tengah Laut. Dua perpaduan ini menjadi daya tarik tersendiri. Belum lagi dengan Pasar Robo-Robo yang menjual banyak barang murah,” ungkap dia.(den)

PNPM Mandiri Bangun Desa NGABANG – Kehadiran Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat (PNPM) Mandiri di Desa Hilir Kantor Kecamatan Ngabang menjadi program prioritas utama pemerintah desa untuk masyarakat. “Untuk membahas program-program ditahun 2011 ini, termasuk program PNPM Mandiri. Pemerintah Desa Hilir Kantor akan melakukan Musrenbang tingkat desa dengan sejumlah perangkat desa, tokoh masyarakat, tokoh agama, dan lain-lain,” kata Kepala Desa Hilir Kantor Sugito melalui Sekretaris Desa Zulkifli kepada Pontianak Post, Senin kemarin di ruang kerjanya. Kehadiran PNPM Mandiri, kata Zulkifli merupakan program skala utama bagi kepentingan masyarakat Desa Hilir Kantor. “Bahasan untuk program PNPM Mandiri masih melanjutkan program tahun 2010, diantaranya pembangunan jalan rabat beton, drainase, air bersih dan program untuk ibu-ibu pemberdayaan wanita yaitu Simpan Pinjam Perempuan (SPP),” kata Zulkifli. Lebih jauh Zulkifli menyatakan adapun titi-titik pembangunan PNPM Mandiri di Desa Hilir Kantor meliputi Dusun Sei Buluh pembangunan draiZulkifli nase kurang lebih 300 meter. Kemudian titik selanjutnya di Dusun Tungkul tepatnya di Km 2, yaitu untuk pembangunan jalan rabat beton kurang lebih 2 Km. Terakhir dititik Pasar Jati Ngabang jalan rabat beton kurang lebih 200 meter dan terakhir di Desa Hilir Kantor pembangunan jalan rabat beton dan drainase kurang lebih 500 meter. “Khusus untuk program SPP tahun kemarin kita kucurkan dana sebesr Rp56 juta. Tahun 2011 kita anggarkan sekitar Rp90 juta. Peruntukan ini bagi ibu-ibu yang punya usaha dengan usaha perkelompok mereka bisa meminjam dana antara Rp1 juta-Rp3 juta dengan bunga 1 persen,” kata seraya mengaku bunga yang diberikan sangat kecil, agar bagi peminjam tidak terbebani. (her)

Pe en me gan Sis car un yan kan da tah

Iklan Pontianak Post 0561 - 735071

Contact person:


phone plus

12

Pontianak Post

Kamis 3 Februari 2011

AHAtouch IDEOS C8150

Smartphone Android EVDO Pertama INI terobosan Bakrie Connectivity (Bconnect), unit usaha PT Bakrie Telecom Tbk (BTEL). Ponsel Android pertama di Indonesia dengan teknologi EVDO Rev. A dirilis. Teknologi ini mendukung standar telekomunikasi untuk transmisi data nirkabel berkecepatan 2,4 Mbps hingga hingga 3,1 Mbps. Namanya AHAtouch IDEOS C8150. Mencuat lewat bendera AHA (affordable hyper-speed access), diperkuat dengan platform Android 2.2 atau Froyo, plus layar sentuh capacitive (tanpa stylus). AHA mengadopsinya dari ponsel Huawei C8150. “AHAtouch bukan sekedar ponsel Android pada umumnya. Jika yang lain beroperasi di jaringan GSM, AHAtouch menjadi satu-satunya ponsel Android berteknologi EVDO Rev. A berkecepatan hingga 3,1 Mbps yang ada di Indonesia sementara ini,” kata Erik Meijer, direktur utama PT BakrieConnectivity,Selasa1Februari. Jika menilik fitur dan spesifikasinya, smartphone ini memang canggih. Selain fungsi telephony, suara dan SMS, ia juga bisa berperan sebagai perangkat router atau Wi-Fi portable hotspot. Selain itu, terdapat fungsi GPS pada Google Maps yang didukung infrastruktur dedicated langsung ke server Google. (int)

iPad Apple

Tetap Tahan 10 Jam USAI sudah perhelatan Ipad Exhibition di Mall Ratu Indah, kemarin. Padahal, masih banyak yang berharap bonus paket perdana flash unlimited reload 500 ribu dari Telkomsel, bisa diraih untuk pembelian Ipad Apple 64 GB. Ipad memang nyaman digunakan. Mau untuk membaca buku, bermain game, atau menonton video, semua lengkap. Produk ini memang lebib semourna dari sekadar laptop dan jauh lebih pintar dari sebuah smartphone. Apalagi gadget ini didukung layanan berbasis lokasi berupa WiFi, Kompas digital, Assisted GPS dan seluler. Rumor baterai cepat kalah juga tidak sepenuhnya betul. Apple mengklaim, iPad besutannya bisa digunakan terus menerus selama 10 jam tanpa mesti dicas. Tanpa penggunaan, batere tidak perlu dicas meski dibiarkan selama satu bulan.Layar iPad 9,7 inci LED backlit glossy widescreen multitouch dengan teknologi IPS. Resolusinya 1024x768 pixel dengan 132 pixel per inchi. Dilapisi fingerprint resistant oleophobic. Mendukung penulisan banyak bahasa dan karakter secara bersamaan. (sam)

PENETAPAN HARGA TANDAN BUAH SEGAR (TBS) Hasil Rapat Tim Pengkajian dan Kesepakatan Penetapan Harga TBS Kelapa Sawit Produksi Petani Kalbar bln Januari 2011 PATOKAN HARGA / KG TBS KELAPA SAWIT PRODUKSI PETANI KALBAR SBB : • Umur Tanaman 3 tahun Rp. 1.355.64,• Umur Tanaman 4 tahun Rp. 1.457.77,• Umur Tanaman 5 tahun Rp. 1.562.88,• Umur Tanaman 6 tahun Rp. 1.617.60,• Umur Tanaman 7 tahun Rp. 1.674.10,• Umur Tanaman 8 tahun Rp. 1.728.81,• Umur Tanaman 9 tahun Rp. 1.785.31,• Umur Tan. 10 s/d 20 tn Rp. 1.842.56,Harga CPO/ Kg Rp. 8.296.28 Harga Kernel/Kg : (tidak termasuk PPN) Rp. 5.613.91,- (tidak termasuk PPN) Indeks “K” : 90.16 % TIM PENETAPAN HARGA PEMDA TINGKAT I KALBAR

HARGA KOMODITI DAN PAKAN TERNAK DI PONTIANAK Komoditi Doc Broiler FS/Ekor Broiler Hidup/kg Ayam Buras hidup/kg Daging Sapi/Kg Daging Babi/Kg Karkas Kambing/Kg Telur Ayam Ras/Kg Pakan Petelur Stater/Kg Pakan Petelur Grower/Kg Pakan Layer/Kg Pakan Pedaging Starter/ kg Pakan Pedaging Finisher/kg Kulit Sapi / Kg Kulit Kambing / Lembar

MINGGU KE 4 JANUARI 2011

Harga Rp. 8.000,Rp. 21.000,Rp. 42.500,Rp. 75.000,Rp. 50.000,Rp. 70.000,Rp. 17.500,Rp. 5.700,Rp. 5.600,Rp. 4.500,Rp. 6.000,Rp. 5.800,Rp. 7.500,Rp. 20.000,-

PERKEMBANGAN HARGA KOMUDITI T.PANGAN & HORTIKULTURA BULAN NOVEMBER 20110

PERKEMBANGAN HARGA RATA-RATA BEBERAPA BAHAN POKOK PENTING DI KOTA PONTIANAK NO. 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13

NAMA BARANG BAHAN KEBUTUHAN POKOK Beras Lokal/Kampung Beras IR64 Gula Pasir Minyak Goreng Bimoli Minyak Goreng Curah Daging Sapi Murni Daging Ayam Ras Daging Ayam Kampung Telur Ayam Ras Susu Kental Manis Bendera Susu Bubuk Putih Cap Bendera Jagung Pipilan Kering Garam Beryodium

SATUAN

HARGA

KET.

NO.

NAMA BARANG

SATUAN

HARGA KET.

NO. JENIS SATUAN HARGA KOMODITAS

KG KG BKS KG KG KG KG KG KG LITER KG KG KG

7.000 6.625 1.175 24.750 27.500 46.250 15.500 15.250 2.375 7.000 35.100 62.500 21.000

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13

BAHAN KEBUTUHAN POKOK KG KG KG LITER KG KG KG KG KG KLG 400 GR/KTK KG 250 GR/BKS

7.375 8.000 9.625 Luar Negeri 12.875 11.250 71.000 Kualitas A 23.000 42.250 16.900 7.975 24.675 4.250 925

14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26

Tepung Terigu Segitiga Biru Kacang Kedelai Mie Instan (Indomi Rasa Kaldu Ayam) Cabe Merah Besar (Biasa) Bawang Merah Ikan Asin Teri Kacang Hijau Kacang Tanah Ketelah Pohon Minyak Tanah Telur Ayam Kampung Cabe Keriting Bawang Putih

Sumber Data : Dinas Perindag Prop. Kalbar

Jeruk Grade A Jeruk Grade B Jeruk Grade C Tomat Aloe Vera K.panjang Buncis Cab rawit lokal Jeruk Sambal Sawi Keriting Jagung Manis Timun Terong

Kg Kg Kg Kg Kg Kg Kg Kg Kg Kg Buah Kg Kg

7000 6000 5000 10000 2500 12000 15000 28000 4000 7000 2500 7000 10000

JENIS KOMODITAS

14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26

Alpokat Nanas Pepaya Madu Pepaya Kampung Pisang Nipah Pisang Berangan lengkeng Pisang Ambon Semangka Biji Semangka Non Biji Sawo Salak Bers Cehereng

SATUAN HARGA KET Kg Buah Kg Kg Sisir Sisir Kg Sisir Kg Kg Buah Kg Kg

20000 3000 6000 4000 7000 15000 20000 15000 4000 6000 12000 20000 7000


Pontianak Post

Kamis 3 Februari 2011

Sesak Napas Hilang, Tidur jadi Nyenyak PENYAKIT asma adalah salah satu penyakit yang sangat familiar dengan rakyat Indonesia. Pada saat asma, saluran napas mengalami penyempitan karena hiperaktifitas terhadap rangsangan tertentu, misalnya debu, asap atau bulu binatang menyebabkan peradangan. Hal ini akan sangat mengganggu penderita, sebab sekarang sangat sulit menemukan udara yang betulbetul bersih. Kondisi demikian, pernah dialami oleh Sukardi HD, seorang pensiunan polisi yang telah menderita asma sekitar 3 tahun lalu. Karena sakitnya itu, banyak kejadian tidak menyenangkan yang dialami oleh Sukardi. “Saya selalu merasa gatal Sukardi HD tenggorokan, batuk-batuk, dan nafas terasa sesak,” terang pria berusia 73 tahun ini membuka perbincangan. Namun saat ditemui di kediamannya di Jl. 28 Oktober, Pontianak Kalbar, ternyata ia terlihat fit jauh dari bayangan penulis. Kepada kami, pria yang menduga karena sering minum air dingin sebagai penyebab dirinya menderita sesak nafas ini bercerita bahwa sekitar 3 bulan lalu, ia mulai mengkonsumsi Gentong Mas. Dengan rasanya yang enak dan hangat, membuat Sukardi makin merasakan manfaat herbal ini. “Setelah minum Gentong Mas secara teratur, Alhamdulillah kondisi saya sekarang sudah sehat,” ungkap Sukardi penuh syukur. Kebahagian kakek 3 orang cucu ini bertambah ketika nafsu makannya kembali bagus. Kini, ia ingin sekali membagi pengalaman sehatnya itu dengan orang lain. “Mudah-mudahan pengalaman saya ini bermanfaat bagi orang lain,” harap Sukardi mengakhiri perbincangan. Gentong Mas adalah minuman herbal dengan bahan utama gula aren dan nigella sativa (habbatussauda) yang terbukti memiliki banyak manfaat. Habbatussauda berperan sebagai anti histamin. Histamin adalah sebuah zat yang dilepaskan oleh jaringan tubuh yang memberikan reaksi alergi seperti pada asma bronchial. Habbatussauda dapat mengisolasi ditymoquinone, yang berdampak positif terhadap penderita asma bronchial. Selain itu, habbatussauda mengandung 15 macam asam amino penyusun isi protein termasuk di dalamnya 9 asam amino esensial. Dengan demikian, mengkonsumsi habbatussauda dapat meningkatkan daya tahan tubuh, sehingga penderita asma tidak mudah terkena serangan. Selain rasanya manis dan lezat, gula aren banyak mengandung nutrisi yang dibutuhkan tubuh. Sementara sifat kimia dari kayu manis ialah hangat, pedas, wangi, dan sedikit manis sangat baik untuk mengatasi asma. Informasi lebih lanjut kunjungi www.gentongmas.com. Bagi Anda yang membutuhkan Gentong Mas bisa didapatkan di apotek dan toko obat terdekat atau hubungi Pontianak: 081376179880/0561-7020305. Kabupaten Pontianak: Apt Mempawah, TO Ceria. Singkawang: 085220713000. Kubu Raya: Apt Amelia, Apt Arwana. Sambas: TO Sehat, Apt Mitra Jaya, TO Aman. Sanggau: TO Mulia, Apt Mandiri. Ngabang: Apt Meriba, TO Sehat. Sintang: TO Tiara, TO Setia Budi. Bengkayang: TO Berkat, TO Meriba. Ketapang: 081256520280, Apt Medistra Farma, TO Murni, Apt Mulia. Terdaftar di Depkes:P-IRT:812.3205.01.114.(biz)

KOmunikasi bisnis

13

Advertorial

Pacu Anak Keranjingan Belajar & Berprestasi Ikuti Pelatihan Jenius Learning 5-6 Februari 2011 di Pontianak MEWUJUDKAN anak berprestasi dan membanggakan tidak semudah membalik telapak tangan, tetapi perlu sarana misalnya sekolah. Sekolah dan belajar merupakan rutinitas yang biasa dilakukan oleh anak. Rutinitas inilah yang terkadang membuat anak menjadi jenuh dan bosan. Sementara tuntutan pendidikan saat ini demikian besar dengan beban kurikulum, dan adanya Ujian Nasional (UN) membuat orang tua dan guru tidak bisa berdiam diri. Karena itu, perlu terobosan untuk menemukan metode atau cara belajar yang efektif, baik, menarik dan me­n yenangkan yang akan memudahkan anak dalam belajar serta mencintai belajar. Bangsa yang cerdas berawal dari masyarakat yang cerdas,

masyarakat cerdas berawal dari keluarga dan anak yang cerdas, dan anak-anak yang cerdas berawal dari pendidikan yang benar, dengan guruguru yang memiliki metode mengajar yang cerdas pula. Maka sesungguhnya tidak ada anak yang bodoh, yang ada adalah anak-anak tidak mendapatkan kesempatan belajar dari guru yang baik. Aktivitas yang biasa dila­ kukan anak sekolah adalah membaca, mencatat, menghafal, dan berhitung. Hanya saja aktivitas-aktivitas tersebut bukan merupakan aktivitas yang menyenangkan dan menarik buat anak. Dampaknya anak jadi malas melakukan aktivitas membaca, mencatat, menghafal, dan berhitung. Jika demikian dapat diprediksi prestasi aka-

demiknya akan buruk. Jenius Learning mencoba melakukan terobosan dengan membuat metode pembelajaran yang cerdas, menarik, menyenangkan, mudah dan kreatif. Jenius Learning, adalah sebuah pendekatan pembelajaran untuk anak usia SD-SMA yang bertujuan untuk memudahkan anak dalam belajar. Melalui Jenius Learning kami hadirkan belajar cerdas, kami

akan mengajak Anda untuk belajar melalui metode-metode pembelajaran yang cerdas, kreatif, dan menyenangkan. Metode ini mencangkup 4 keterampilan pembelajaran yaitu: Pertama, Jenius Reading atau membaca cermat,yaitu keterampilan membaca cerdas dan memahami bacaan dengan lebih baik. Dalam pelatihan akan di ajarkan teknik-teknik membaca cepat, dan teknik

mengambil intisari bacaan. Kedua, Jenius Mapping atau mencatat indah dan kreatif, yaitu keterampilan kecerdasan memetakan pokok bahasan dalam bentuk catatan kreatif, imajinatif, dan aplikatif. Ketiga, Jenius Memory atau mengingat kuat, yaitu keterampilan mengingat lebih cerdas dan bertahan lama. Keempat, Jenius Logic atau berhitung cepat, yaitu keterampilan cerdas berhitung matematika dengan cepat, mudah dan sederhana. Pelatihan Jenius Learning bersama Anak Jenius Indonesia (AJI) akan dilaksanakan pada 5-6 Februari 2011 di Pontianak. Segera daftarkan putra-putri Anda dan pastikan bergabung bersama kami di AJI Pontianak, Jl. Parit H. Husin II Komp. Alex Griya Permai 1 No. A 20, telp (0561) 7958869, fax (0561) 712316. Contact person Pontianak, Imam Wahyudi (085654650049) dan Retno (085252490949).(biz)

Kisah Nyata Ny Eni Kurniasili

Kanker Mulut Rahim & Payudara Sembuh Tanpa Operasi MULANYA cuma terasa nyeri di perut bagian bawah sekitar Juni 2004. Makin lama intensitas sakitnya makin mengganggu, hingga benar-benar menyiksa, seiring pendarahan yang tak henti-hentinya selama sebulan penuh dipenghujung tahun yang sama. De­ teksi dokter di rumah sakit Bogor memastikan Ny Eni Kurniasili (47 th) mengidap kanker mulut rahim hingga menjalani operasi awal 2005. Namun setahun kemudian tumbuh lagi benjolan serupa di tempat semula. Dalam waktu singkat membesar, meradang dengan siksaan yang lebih parah dari sebelumnya. Dalam waktu bersamaan tumbuh pula benjolan di payudara kanan dengan rasa sakit yang juga luar biasa. “Saat itulah saya benar-benar tak berdaya, terbaring berbilang bulan, hingga akhirnya diboyong keluarga berobat ke Shinse Husein Kartawijaya di Muara Karang, Jakarta. Setelah minum obat dari sari buah pohon sachi, dalam waktu 4 bulan kanker ganas dan benjolan di payudara saya lenyap

tanpa operasi,” kata Eni Kurniasili, pengusaha konveksi warga Jl. Tegal No. 5 Rt 03 Rw 04, Bogor. Semula Eni sudah pasrah akan penyakit yang dideritanya, karena jenis kanker yang ia idap tergolong ganas. Apalagi seorang dokter sempat bilang, bahwa kanker mulut rahim seperti yang dia idap sulit sekali disembuhkan, sebab sudah menjalar ke komponen vital lainnya, susah dijangkau peralatan operasi. “Ternyata benar, awal 2006 penyakit saya kambuh dan lebih berat dari sebelumnya. Siang malam saya tersiksa menahan sakit. Di samping itu, pendarahan tak pernah berhenti, sehingga membuat badan saya benarbenar lemah. Saat itulah, atas informasi seorang saudara yang tinggal di Tangerang, di mana tetangganya mengidap kanker hati dan kondisinya lebih parah dari saya, bisa sembuh setelah berobat dengan Shinse Husein di Jakarta. Maka Juli 2006, keluarga memboyong saya berobat dengan pak Husein,” kenangnya.

Empat bulan setelah berobat dengan pak Husein, hasilnya Alhamdulillah terasa perubahan besar dalam tubuh Eni. Rasa sakit yang tiap hari meradang, perlahan mulai hilang, tubuh mulai

kuat berjalan, tidak sempoyongan, tidak pusing lagi bahkan selera makan mulai membaik dan tidur mulai nye­ nyak. “Dalam waktu 8 bulan, tubuh saya normal kembali. Seluruh rasa sakit di badan hilang, bahkan lebih fit dari sebelumnya,” katanya. Alamat praktik Shinse Husein: Pe­ rumahan Muara Karang, blok B-4 Barat No.45 Jakarta Utara, telp (021) 6678649. Konsultasi gratis hubungi: 0816903378. Obat bisa juga didapatkan di Sinar Mutiara Jl. Gajahmada No. 3, telp (0561) 738566-7061088 Pontianak. Penyalur: TO Mulia Jl. A Yani, telp (0564) 22970 Sanggau Kapuas. TO Tiara Jl. Jendral Sudirman, telp (0565) 23229 Sintang. TO Swallow Jl. Koper Makmur, telp (0562) 631111 Singkawang. TO Aman Jl. Mohamad Hambal Pemangkat, telp (0562) 241618. TO Ceria Jl. Pasar Baru, blok D No. 1, telp (0561) 652351 Sei Pinyuh. TO Duri Jl. Raya No. 16, telp (0562) 675151 Sei Duri. TO Tulus Budi Jl. A Yani Ketapang, telp (0534) 32517. TO Sinar Abadi Jaya Jl. Gajahmada, telp (0561) 739679 Pontianak. Ijin praktik Depkes No. 1.3.01.3175.091.(biz)

Aktivitas Suami-Istri Ingin Persalinan Lancar, Minum Virgin Coconut Oil yang Menyehatkan BERUNTUNGLAH Aku yang telah memiliki pasangan hidup dalam berumah tangga, kenapa? Karena selain menambah rizki, juga membuat kehidupan lebih berarti, apalagi dalam urusan ranjang. Telah diketahui oleh para ahli, ternyata bercinta benar-benar terdapat banyak manfaatnya bagi kesehatan tubuh kita. Seperti: Menghilangkan stress. Saat melakukan bercinta, tubuh akan melepaskan hormon endorfin, hasilnya anda akan merasa rileks dan tubuh akan tersara segar. Me n i ngkatkan atau mempe­ lan­c ar sirkulasi darah. Selain bermanfaat untuk melancarkan aliran darah dalam tubuh, aktivitas bercinta juga mencegah penyumbatan pembuluh darah disekitar daerah panggul. Ini disebabkan otot panggul difokuskan untuk lebih banyak bergerak dibandingkan dengan kegiatan seharihari yang dilakukan. Memperbaiki tonus otot. Bercinta dapat menyegarkan bagian tubuh yang tidak dapat dijangkau oleh aktivitas apapun. Misalnya otot dasar panggul yang akan menjadi kendur jika tidak dilatih secara teratur. Dengan aktivitas demikian secara tidak langsung akan membuat bagian tersebut bekerja dengan baik. Ketika tubuh dalam kondisi sehat, rileks dan nyaman, seluruh panca indra Anda akan kembali lebih jeli merasakan setiap sentuhan rangsangan atau stimulus dan diterima oleh otak. Apalagi rangsangan yang dapat menimbulkan gairah yang menggebu-gebu. Tak dipungkiri, kondisi kesehatan jiwa raga serta stamina yang fit, dapat merasakan nikmatnya bercinta. Penambah stamina bisa diproleh dengan mengkonsumsi segala sesuatu yang halal dan sehat, yaitu dengan mengkonsumsi formula Tsu Zhi (POM TR. 073 374 201), formula alami dalam bentuk kapsul yang bisa meningkatkan stamina pria dewasa. Tsu Zhi aman dikonsumsi dan tidak ada efek sampingnya, karena berbahan dasar 100% alami, tanpa Campuran Bahan Kimia Obat Berbahya (BKO) yang dilarang pemerintah. Beberapa produk banyak terjaring oleh Badan POM, karena banyak beredar obat yang mengandung bahan obat berbahaya. Terkesan asal jual murah tanpa memperhatikan content. jangan sia-siakan uang Anda! Formula herbal kapsul Tsu Zhi mudah didapat di apotek dan toko obat di kota Anda. Pontianak: Apt Sungai Raya Dalam, Apt Utama, Apt Sehat, Apt Tanjung Pura, Apt Gajah Mada. Apt Makmur 1 dan 2, Apt K. Bhakti, Apt Merdeka Timur, Apt Mulia, Apt Mandiri 1 dan 2, Apt Bersama, Apt Pelangi Podomoro, Apt MS Farma, Apt Purnama, TO Batara, TO Paris, TO Jenaka, TO Lestari, TO Timur. Singkawang: Apt Singkawang Jl. Diponegoro, Apt Sudarso Jl. Komyos Sudarso. Sambas: The Santos Jl. Keramat. Ketapang: Apt Medika Jl. Merdeka, Apt Mulia Jl. MT Haryono, Apt Lestari Farma Jl. Suprapto, TO Sumber Sehat Jl. MT Haryono, TO Sumber Lestari. Mempawah: Apt Mempawah Jl. GM Taufik.(biz)

SEJAK dahulu, tradisi mengkonsumsi minyak kelapa murni atau yang kita kenal dengan Virgin Coconut Oil (VCO), sudah digunakan oleh masyarakat Indonesia. Misalnya kaum ibu yang akan melahirkan, selalu dianjurkan untuk mengkonsumsi 1 sendok Virgin Coconut Oil 2-3 bulan menjelang melahirkan, agar proses persalinan menjadi lebih mudah dan lancar serta meningkatkan jumlah dan kualitas ASI. VCO sangat lebih baik dikonsumsi oleh ibu hamil, karena membantu penyerapan gizi pada bayi dan melindungi bayi dari mikroorganisme berbahaya & serangan virus. Kehamilan juga begitu rentan dengan infeksi beberapa virus seperti virus Herpes dan virus Cytomegalo. Dengan mengkonsumsi VCO, janin terlindung dari infeksi kedua virus tersebut sehingga mengurangi resiko lahir cacat atau keguguran pada saat menjelang kela-

hiran, kandungan medium chain fatty acid dalam VCO ini diubah menjadi energi secara cepat untuk kontraksi rahim dan kekuatan mengejan. Virgin Coconut Oil juga membantu melangsingkan badan pascamelahirkan, karena Medium Chain Fatty Acid (asam lemak jenuh rantai sedang) yang terkandung dalam Virgin Coconut Oil dapat meningkatkan laju metabolisme. Virgin Coconut Oil juga bermanfaat untuk mengencangkan dan menghaluskan kulit, meregenerasi kulit dan mencegah kerontokan rambut pasca melahirkan. Vitamin E dan Polifenol yang terkandung dalam Virgin Coconut Oil berperan sebagai antioksidan dan anti keriput untuk melindungi kulit dari kerusakan, sehingga kulit tetap sehat, kencang, dan lembut. Sedangkan Medium Chain Fatty Acid (asam lemak jenuh rantai sedang), berperan sebagai sumber energi pada salah satu

kulit yang membantu meningkatkan metabolik dan kemampuan penyembuhan luka pada kulit dan membantu mencegah infeksi mikroba. Virgin Coconut Oil mengandung asam laurat dengan kadar paling tinggi seperti pada ASI (Air Susu Ibu), sekitar 50% yang berguna sebagai anti mikroba, anti virus, anti bakteri & anti protozoa. Untuk mendapat manfaat dan khasiat yang optimal dari VCO, harus didukung oleh proses produksi yang benar, higienis serta bahan baku pilihan. Keunggulan Virgin Coconut Oil (MKM) adalah terbuat dari buah kelapa pilihan dan segar, tanpa penyulingan, tanpa proses pemulihan & hidrogenasi sehingga menghasilkan minyak murni, jernih wangi dan tidak tengik, tanpa melalui proses deodoroisasi (penghilang bau), bebas bahan kimia berbahaya, bebas mikroorganisme, kadar air kurang dari 0,1%, dan tanpa pemanasan

sehingga kandungan dalam VCO tidak hilang. VCO juga efektif untuk mencegah dan mengobati penyakit: Kolesterol, gangguan saluran pencernaan, osteoporosis, influenza (flu), dan cacar air pada ibu hamil. Dapatkan di apotek dan toko obat terdekat. Info produk: 082113688010 (Jakarta), 085245961665 (Pontianak).(biz)

XL Jalin Kemitraan SMS Donasi dengan 5 Institusi PT XL Axiata Tbk (XL) ber­ komitmen untuk terus berperan serta dalam mendorong perbaikan kondisi sosial dan lingkungan hidup masyarakat. Melalui program tanggung jawab sosial perusahaan (CSR), mengawali 2011, XL meluncurkan program SMS Donasi yang mencakup sejumlah sisi persoalan sosial masyarakat, yaitu kesehatan, pendidikan, dan lingkungan hidup. Pada program yang berlangsung 1 Februari hingga 31 Juli 2011 ini, XL menggandeng 5 institusi yaitu ICT Watch, Ikatan Dokter Indonesia (IDI), United Nations Childrens’s Fund (UNICEF), World Wildlife Fund (WWF), Yayasan Cinta Anak Bangsa (YCAB). Penandatanganan kerjasama dilakukan oleh Direktur Commerce XL, Joy Wahjudi bersama perwakilan masingmasing lembaga yakni: Ketua Pengurus ICT Watch, Donny Budhi Utoyo, Wakil Sekretaris Jenderal 1 PB IDI, Dr. Fauzi Masjhur; Representative UNICEF, Angela Kearney;

Sekelas Kualitas Laser Teks

CEO WWF-Indonesia, Dr. Efransjah; Sekretaris Jenderal YCAB, Iskandar Irwan Hukom; di Jakarta, Rabu (2/2). Joy Wahjudi mengatakan, “XL menyadari sepenuhnya kondisi sosial dan kualitas hidup yang baik akan sangat berpengaruh pada cerahnya masa depan anak-anak generasi penerus

kita, termasuk juga jaminan atas kelestarian lingkungan tempat mereka hidup. Kami pun merasa, perbaikan kondisi ini merupakan tanggung jawab bersama, baik masyarakat luas, juga XL sebagai warga korporat. Melalui program SMS Donasi, XL memfasilitasi masyarakat untuk lebih mudah dan flek-

sibel berperan aktif dalam mendukung program-program sosial tersebut.” Joy Wahjudi menambahkan, dengan hanya mengirimkan SMS, pelanggan sudah bisa ikut membantu dan meringankan beban sesama. Dengan dukungan pelanggan XL sebanyak 40,4 juta, diharapkan melalui program ini bisa terhimpun dana masyarakat yang dalam jumlah yang signifikan. Pada program SMS Donasi ini, XL akan membuka 5 ”keyword” yang masing-masing meliputi bidang kompetensi para mitra XL, yaitu pelayanan kesehatan masyarakat (IDI), kesehatan ibu dan anak (UNICEF), pengembangan anak mudah (YCAB), internet sehat (ICT Watch), serta kelestarian lingungan (WWF). Dana yang terkumpul dari pelanggan XL melalui SMS Donasi tersebut selanjutnya akan disalurkan kepada kelima mitra untuk kemudian dikelola dalam suatu program dengan terget dan sasaran terukur. Cara mengikuti SMS Donasi

PRINTER menjadi kebutuhan mendasar pelajar dan mahasiswa, bahkan bagi pekerja kantoran. Printer memang dibutuhkan untuk berbagai urusan cetak mencetak. Hewlett Packard masih yang paling mentereng untuk urusan produk printer. termasuk, produknya HP Deskjet K109 yang kini merambah pasar

Indonesia. Dibarengi dengan promo hadiah HP Esia lagi. Printer ini hadir dengan kapasitas cetak tinggi, dan dirancang khusus untuk tinta hp. Selain mudah digunakan, printer ini dijamin memberikan hasil maksimal, tapi dengan biaya hemat. Fitriani, karyawati HP Store di MTC, memastikan HP K109 mudah terkoneksi pada komputer.

Hanya dalam beberapa menit, sudah bisa digunakan mencetak beragam teks. Selain itu, printer ini juga support dengan hampir semua jenis Operation System pada komputer seperti Windows XP, Windows Vista, atau pun Windows 7, Linux, bahkan bisa digunakan untuk komputer yang masih menggunakan Intel Pentium II sekalipun.

FOTO IST

BERBINCANG: (kiri ke kanan) Direktur Commerce XL Joy Wahjudi, Sekretaris Jenderal YCAB Iskandar Irwan Hukom, perwakilan UNICEF, Ketua Pengurus ICT Watch Donny Budhi Utoyo berbincang usai penandatanganan kerjasama program SMS Donasi, di Jakarta, Rabu (2/2).

sangat mudah. Pelanggan XL cukup mengirimkan SMS dengan ketik Nama Lembaga (misal IDI / ICT / UNICEF / YCAB/ WWF) lalu kirim ke nomor 5000 (pulsa akan terpotong Rp 5000) atau kirim ke nomor 2000 (pulsa akan terpotong Rp 2000). Dana yang terkumpul (dipotong PPN 10%) seluruhnya akan disalurkan atas nama pelanggan XL. XL tidak akan mengklaimnya sebagai donasi XL, ataupun mengutip sebagian di antaranya untuk biaya. XL telah secara aktif menyelenggarakan SMS Donasi sepanjang tahun untuk menggalang dana bantuan dari pelanggan dalam rangka berbagai donasi dan misi sosial. Tahun lalu, SMS Donasi XL selenggarakan antara lain pasca bencana gempa bumi Padang, gempa Bengkulu, banjir di Wasior dan sejumlah bencana lainnya. Dana yang terkumpul selanjutnya disalurkan melalui lembaga sosial dalam berbagai bentuk sesuai dengan kebutuhan masyarakat penerima manfaat.(*/biz) “Hasil cetaknya berkualitas tinggi sekualitas laser teks. Grafis warnanya sangat jelas dan menghasilkan cetak foto yang brilian. Memiliki kecepatan cetak yang mumpuni. Untuk tinta hitam mampu mencetak 28 lembar per menit. Sedangkan tinta warna, mampu mencetak hingga 21 lembar per menit,” tuturnya.(sam)


14

Pontianak Post Kamis 3 Februari 2011


Pontianak Post

Kamis 3 Februari 2011

Aneka PONTIANAK

15

Polisi Terhambat Aturan

SHANDO SAFELA/PONTIANAKPOST

DISEGEL: Petugas Satpol PP tengah menyegel sebuah salon di samping kompleks pusat perbelanjaan Khatulistiwa Plaza kemarin.

Salon Ditutup Paksa Sambungan dari halaman 9

Rabu (2/2) di lokasi. Dia mengatakan sudah melakukan koordinasi dengan Dinas Kebudayaan Pariwisata Pontianak, agar pemilik salon ini mengurus izinnya. Namun, izin itu tak diurus pemilik salon Lo Sio Meng alias Pak Boy. “Tidak ada itikad baik dari mereka untuk mengurus izin,” tegasnya. Dijelaskan Rahmad, terlepas aktivitas apa yang terjadi di Salon Kharisma itu, jika mer-

eka tidak memiliki izin namun terus menjalankan usahanya, maka Sat PP Pontianak tetap melakukan penutupan paksa. “Kita melakukan penutupan paksa ini, agar mereka mengurus izin,” katanya. Menurut dia, usaha Salon Kharisma itu, sudah dua tahun tak memiliki hzin. Sat Pol PP sudah melakukan upaya persuasif. Pihak Salon Kharisma juga sudah pernah ditegur. “Sudah kita panggil satu kali dan berikan peringatan tiga kali.

Bahkan, sebelumnya kita sudah pernah menurunkan plang, karena mereka tidak membayar pajak reklame selama dua tahun terakhir ini,” kata dia. Sat Pol PP juga tengah membidik dua tempat usaha lain yang bandel mengurus izin. Jika tak mengurus izin, nasibnya bakal sama seperti Salon Kharisma, ditutup paksa. “Ada tiga tempat. Ini yang pertama. Dua tempat lain, sedang kita koordinasikan dengan instansi terkait untuk dihentikan sementera,”

katanya. Menurut dia, jika upaya pembinaan Sat Pol PP Kota Pontianak bersama intansi terkait lain tak diindahkan, maka penutupan tidak akan segan-segan dilakukan. “Bila tak diindahkan, kita tutup,” tegasnya. Kegiatan penutupan paksa ini cukup menyita perhatian masyarakat yang tengah melakukan aktivitas jual beli di kawasan pasar Khatulistiwa Plaza saat itu. (ody)

Kami lihat orang mancing disana,” jelasnya. Di Markas Sat Pol PP Kota Pontianak para pelajar ini kemudian didata. Mereka juga diberikan sarapan. Para pelajar ini mengaku jera. Mereka takut ditangkap lagi. Mereka berjanji jika terlambat akan pulang ke rumah. Kepala Seksi Penegakan Peraturan Perundang-undangan Sat Pol PP Kota Pontianak,

Rahmad Suprayetno mengatakan, bahwa pagi hari, ketika Wali Kota hendak berkantor singgah ke Taman Alun Kapuas sebentar. Sutarmidji melihat keempat bocah ini berada di taman yang tepat berada di depan Kantor Wali Kota Pontianak Jalan Rahadi Oesman itu. Padahal, saat itu adalah jam sekolah. Pelajar ini pun berkeliaran pada jam sekolah. “Sementara kita amankan disini, karena mereka ini

berkeliaran pada jam sekolah,” kata Rahmad kepada Pontianak Post, kemarin (2/2). Keempat pelajar itu kemudian digelandang ke Markas Sat Pol PP Kota Pontianak. Kemudian, Sat Pol PP melakukan koordinasi dengan pihak sekolah, agar menghubungi orangtua para pelajar itu. “Minimal orangtua mereka tahu, apa yang diperbuat anak-amak mereka di luar, saat jam sekolah,” ungkap Rahmad.

Menurut Rahmad, bisa saja ini baru pertama kalinya para pelajar itu ketahuan membolos. “Nanti kita lihat bagaimana keterangan dari guru dan orang tua mereka ini,” kata Rahmad. Selang beberapa lama kemudian, salah satu orang tuaperempuan sang pelajar, tiba di Markas Sat Pol PP Kota Pontianak. Orang tua Alv mengaku sudah beberapa kali memberikan peringatan kepada anaknya tersebut. (ody)

Ruang Kelas Terbatas, Siswa Belajar di Dapur Sekolah Sambungan dari halaman 9

awalnya tidak mendapatkan lokal dua kelas di sekolah. Karenanya mereka berharap ada sekolah terpadu. Namun, sekolah yang diinginkan belum terbangun. Akhirnya siswanya harus belajar pada saat pelajaran agama di dapur sekolah. “Kita hanya ingin berikan yang terbaik bagi anak-anak. Saya hanya berharap dinas pendidikan bisa melihat kon-

disi kita. Selama ini kita hanya bisa mendapatkan dana BOS, itupun untuk belajar siswa dan bukan untuk bangunan sekolah,” kata Yulianti. Selama ini proses belajar mengajar meski dalam kondisi yang kurang memadai, SDN 56 bisa bersaing dengan sekolah lainnya. Bahkan awalnya juara 36, saat ini sudah masuh menjadi juara empat. “Meski dengan kekurangan. Kita bisa bersaing dengan sekolah lain. Bahkan setiap tahunnya pen-

erimaan siswa baru banyak yang ingin masuk di sekolah kita,” terangnya. Ketua Komisi D DPRD Kota Pontianak Mujiono menjelaskan saat berkunjung ke lokasi sekolah dengan 600 anak tidak akan cukup menampung dengan enam lokal. Bahkan dari jumlah tersebut ada tiga sift yang dilakukan sekolah untuk proses belajar mengajar. “Kondisi tersebut sudah tidak efektif untuk belajar. Begitu juga dengan ruangan

belajar anak yang di dapur. Harus segera mengatasi permasalahan ini. Apakah dengan bangun SD baru, atau bangun lokal lagi,” katanya, Selasa (1/2). Ia berharap agar Pemerintah Kota Pontianak segera membangun sekolah terpadu mengingat jumlah penduduk semakin meningkat. “Tahun 2012 semua sudah selesai dan tidak lagi dengan situasi yang sama masalah bangunan dan kekurangan lokal,” terang Mujiono. (*)

Koordinator Gepeng Eksploitasi Pengemis Sambungan dari halaman 9

Malia sempat menangis ketakutan di hadapan petugas. Perempuan berjilbab ini tertunduk lesu. Ia tidak bisa berbicara banyak. Maski terancam dijerat dengan hukuman berat. “Ini bisa dianggap mengeksploitasi. Bisa dikenakan 15 tahun penjara,” kata Kepala Seksi Penegakan Peraturan Perundang-undangan Sat Pol PP Kota Pontianak, Rahmad

Suprayetno, kemarin. “Ini limpahan dari Polsek Pontianak Timur,” kata Rahmad. Menurut Rahmad, pria itu setiap hari mengantar jemput pengemis yang dibawanya dari Sumenep tersebut. Di depan petugas Maski terus membantah. Namun petugas tidak percaya begitu saja pengakuan Maski. “Ini diduga sebagai pelaku koordinator dari Sumenep. Kita telusuri siapa-siapa saja pemain. Kita upayakan untuk

diproses sampai ke pengadilan,” kata Rahmad. Ia mengatakan, terus menelusuri titik-titik mana saja yang diduga menjadi tempat penampungan pengemis. “Kalau ketemu di lapangan masih ada kantong-kantong yang diduga menjadi tempat pengemis, apalagi dapat koordinatornya akan kita proses sampai ke pengadilan,” tegasnya. Awal 2011 ini, tegas Rahmad, sudah 21 pengemis

dipulangkan ke Surabaya menggunakan biaya hasil mengemis. Tahun 2011 baru kali ini keluarkan. Sebelumnya pada 2010 lalu, sudah 48 orang dipulangkan ke daerah asalnya. Semua pihak diminta untuk bisa berkoordinasi jika ada indikasi gepeng masuk ke wilayah tempat tinggal masing-masing. “Penampungpenampung pengemis akan kita proses,” tuntas Rahmad. (ody)

penerimaan pajak daerah di Kota Pontianak. Tahun ini Dispenda Kota Pontianak ditarget untuk bisa meraup PAD jenis pajak daerah sebesar Rp96.696.000.000. Jumlah ini mengalami peningkatan drastis dibanding tahun 2010 yang targetnya Rp56.415.400.000 dan realisasinya Rp56.769.561.671. Sedangkan pada tahun 2009 target Rp41.738.000.000 dan realisasi Rp43,504,173.896. “Memang (target) mengalami peningkatan yang signifikan. Tapi, tidak boleh dilihat secara global. Haruslah dilihat item pajak itu satu persatu,” kata dia.

Meningkatnya target pajak tahun ini karena ada tambahan dua item yakni Bea Perolehan Hak atas Tanah dan Bangunan dan pajak walet. BPHTB ditarget sebesar Rp24.437.000.000. Sedangkan walet Rp1,5 miliar. “Ada potensi (kurang lebih Rp25 miliar). Ini yang kita kejar lebih lanjut,” katanya. Komisi C ditegaskan dia, tetap terus mengawasi dalam pelaksanaan pemungutran pajak daerah Kota Pontianak. Rudi Enggano menegaskan, bahwa kenaikan target penerimaan pajak daerah tahun ini lebih dari Rp40 miliar. “Kenaikan disebabkan dua hal. Instensifikasi dan ekstensifikasi,” katanya. (ody)

akan digabung dengan hasilhasilyangtelahpansusdapatkan sebelumnya. “Hasil dari dua ini, akan kita gabung dengan yang ada,” katanya. Dia menjelaskan, Pansus sebelumnya memang sudah berkoordinasi dengan Polresta Pontianak terkait dengan masalah pencekalan tersebut. Namun, upaya itu buntu. “Koordinasi kita dengan kepolisian

buntu. Karena, ada surat dari Kapolri yang menyatakan polisi tidak bisa melakukan pencekalan, kecuali orang tersebut sudah jadi tersangka,” kata Ardiansyah lagi. Dia menegaskan, kerja Pansus KP hampir final. “Akhir Februari sudah kita rekomendasikan. Nanti lihat apa rekomendasinya. Bahkan, kita siap untuk menggiring ke proses hukum,” tuntasnya. (ody)

Dua Item Hilang Rp2 M Melayang Sambungan dari halaman 9

seperti ketika dikenakan pajak sebelumnya? Menurut Rudi, bisa melalui sumbangan pihak ketiga. “Kita melihat dari sisi selain pajak, kita bisa tarik pendapatan. Kita bisa gunakan mekanisme dari pendapatan lain-lain,” ungkapnya. Harga tiket masuk kolam renang juga harus diturunkan. Karena sudah tidak lagi menanggung pajak. Kata Rudi jika dulu ketika masih dikenakan pajak harga tiketnya Rp25 ribu, dikenakan pajak 20 persen berarti ada Rp5 ribu untuk tiket itu. “Harusnya kalau tidak dike-

nakan pajak tiketnya Rp20 ribu. Tapi, saya belum cek di lapangan berapa harga tiketnya sekarang ini,” ungkap mantan Kepala Bappeda Kota Pontianak ini. Komisi C DPRD mendesak Dispenda Kota Pontianak memaksimalkan potensi pajak. “Kita menginginkan potensi pajak yang ada di Pontianak itu, dapat ditarik maksimal dalam rangka membiayai pembangunan di Kota Pontianak ini,” kata Uray Samiazi ditemui usai raker, kemarin. Politikus Partai Amanat Nasional itu mengungkapkan, bahwa tahun ini juga terjadi peningkatan signifikan target

Bantah Tak Greget Sambungan dari halaman 9

“Kita akan menindaklanjuti inidenganberkonsultasikepada Kementerian Hukum dan HAM di Jakarta. Kita akan berkonsultasi terkait masalah pencekalan. Karena untuk pencekalan itu, yang berwenang memang Kementerian Hukum dan HAM,” tegas Ardiansyah. Ia menambahkan kunjungan

tersebut juga akan dilaksanakan secara marathon. Pansus, akan sekalian mengunjungi Kementerian Dalam Negeri, juga di Jakarta. “KitaakankeKemendagri, terkait dengan susduk kita tentang pemanggilan Bambang (Direktur PT Seroja Plaza Developer,BambangWijarnako),”kata Ardiansyah lagi. Setelah itu, jelas Ardiansyah, hasil dari dua konsultasi itu

kasus selundupan yang ditangkap aparat kepolisian selalu diproses hingga vonis pengadilan. Namun kini pihaknya jika menangkap berkas pemeriksaan tidak dapat dinaikkan ke persidangan untuk menjerat pelaku. Namun, lanjut Suhadi, institusi kepolisian sudah menyampaikan agar adanya peninjauan terkait edaran Kejagung kepada DPR-RI. Terkait di Kalbar, kata dia, sangat rawan terjadi aksi penyelundupan. Mengingat secara geografis berbatasan langsung dengan Malaysia. Baik darat maupun laut. Serta sebasarannya begitu luas. Sehingga menjadi potensi besar barang selundupan masuk ke Kalbar. ”Kalau barang ilegal banyak beredar karena jika polisi menangkap pasti lepas secara aturan. Sementara selundupan tidak sebatas melewati pintu

lintas batas formal. Banyak jalan tikus yang menghubungkan Indonesia-Malaysia,” kata Suhadi. Suhadi menambahkan, pelaku selundupan banyak memanfaatkan isi kesepakatan Sosekmalindo. Dengan diperbolehkan berbelanja sebesar RM 600 tiap orang yang berada 6 mil dari area lintas batas. Modusnya yakni barang dari pembelian warga sesuai kesempatan Sosek Malindo ditampung lalu diperjualbelikan secara bebas. Kemudian diangkut penampung untuk diedarkan ke wilayah Kalbar. ”Paling banyak biasa gula,” kata Suhadi. Dia mengatakan, meskipun barang selundupan menangkapnya di tengah kota tetap proses tidak bisa berlanjut hingga ke pengadilan. Bila merujuk surat edaran Kejagung kepada seluruh kejaksaan seluruh Indonesia. (stm)

Tambah Jam Belajar Sambungan dari halaman 9

Tangkap Pembolos Sambungan dari halaman 9

PONTIANAK - Kepolisian menyatakan sulit memproses kasus selundupan hingga meja hijau lantaran terbentur aturan. Sesuai surat edaran Kejagung nomor 003 tertanggal 14 Januari 2009 berkas kasus kepabeanan yang diterima kejaksaan hanya dari Bea dan Cukai. ”Kalau kita menangkap, proses tidak bisa dilanjutkan. Kalau berkas diserahkan ke Jaksa pasti ditolak. Baik gula atau labtop, semua barang selundupan dan menyangkut kepabeanan kalau ditangkap mentah jika polisi yang memprosesnya secara hukum,” kata Kabid Humas Polda Kalbar AKBP Suhadi SW, di Pontianak kemarin menanggapi langkah kepolisian dalam pengamanan border atas terungkapnya kasus labtop ilegal di border oleh Bea dan Cukai Entikong. Suhadi mengatakan, sebelum edaran Kejagung terbit

yang hanya diberikan bagi anak yang tidak bisa mengikuti ujian utama dikarenakan alasan logissepertisakitdansejenisnya. Mulyadi menambahkan untuk kriteria kelulusan tahun ini jauh lebih lunak dibanding tahuntahun sebelumnya. Sistem penilaiannya misalnya saja untuk pelajar SMA nilai rapor semester tiga, empat, dan lima

itu digabungkan dan dirata-rata kemudian digabungkan dengan nilai ujian sekolah mata pelajaran ujian nasional dan menjadi nilai sekolah. “Jadi dalam syarat kelulusan itu nilai sekolah diperhitungkan 40 persen dan nilai ujian nasional 60 persen,” terangnya. Sebagai bentuk kesiapan lain yangdariDinasPendidikanKota Pontianak, menurut Mulyadi, misalnya untuk pelajar SMA da-

lam waktu dekat, pihaknya akan menggelar try out yang berlaku bagi semua sekolah yang ada di Pontianak yang rencananya akan dilakukan satu kali saja. “Dengan lunaknya prasyarat kelulusan tahun ini dibanding tahun-tahun sebelumnya maka saya berharap seluruh pelajar yang akan menjalani ujian nasional bisa lulus semua dengan nilai yang berkualitas,” harap Mulyadi. (ash)

Usul 10 Ribu, Dikabulkan Seribu Sambungan dari halaman 16

pemilihan Kabupaten Sanggau-Sekadau, Suprianto. Jika melihat dari kategori guru kelas, kata Akim, jumlah kekurangan guru di Kalbar mencapai kira-kira 8.000 orang mulai dari tingkat SD sampai dengan SMA. “Untuk tingkat SD saja, kekurangannya sampai lima ribuan orang,” sebutnya. Itu belum lagi jika memperhitungkan adanya pensiun massal guru pada 2011-2012 yang diperkirakan mencapai seribu orang. “Sudahlah guru kita kurang, mau pensiun massal lagi. Kita jadi makin kekurangan,” katanya. Menyikapi persoalan ini, Dinas Pendidikan sudah berkoordinasi dengan BKD Provinsi Kalbar, bagaimana agar ke depan kuota pengangkatan guru di Kalbar bisa lebih banyak. “Kita harus punya trik. Dalam hal ini, Dinas Pendidikan sifatnya hanya menyampaikan data, sementara yang mengurus tentang formasi ke pusat adalah BKD,” jelas Akim. Solusi sementara untuk mengatasi kekurangan guru, menurutnya adalah dengan pengangkatan guru honorer atau guru bantu. Cuma, pengangkatan guru honorer atau guru bantu ini tergantung ketersediaan APBD sehingga jumlahnya terbatas. Di sisi lain, pengangkatan guru

honorer juga sering memunculkan masalah baru. “Ada yang menuntut minta diangkat jadi PNS,” tambahnya. Ketua Komisi D DPRD Kalbar, Buang Prahtowibowo, menyebutkan, untuk mengatasi masalah kekurangan guru perlu didahului dengan penataan distribusi guru. Soalnya, kekurangan guru yang terjadi sekarang lebih banyak diakibatkan oleh distribusi atau penyebarannya yang tidak merata. “Guru-guru ngumpul di kota, sementara di desa-desa, ada yang satu sekolah hanya punya dua atau tiga orang guru,” ujar Buang. Selain itu, aturan tentang perpindahan guru juga harus lebih diperketat. Ketentuan yang mengatur bahwa guru hanya boleh pindah tugas setelah sekian tahun mengajar hendaknya diterapkan secara konsisten. Selama ini, kata Buang aturan itu tidak dijalankan. “Ada yang SK mengajar di pelosok, tetapi tugasnya di tempat lain. Sistem menjadi rusak dan ini terjadi di semua daerah di Kalbar. Ada yang suaminya TNI atau polisi, lalu minta pindah ke kota,” katanya. Berdasarkan pantauannya, Pemerintah Kabupaten Bengkayang sudah mulai melakukan penataan distribusi guru. Semua kabupaten lain diharapkan dapat ikut melaku-

kan penataan dan konsisten menegakkan aturan. “Provinsi tidak punya kewenangan. Harus kabupaten yang berani mengambil langkah,” ujarnya. Sementara itu, Asisten Deputi Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara Bidang Sumber Daya Manusia Kuniyati menyarankan, agar pemerintah kabupaten/kota mengusulkan formasi pengangkatan CPNS untuk guru lebih banyak daripada formasi lainnya. Hal ini untuk mengantisipasi masalah kekurangan guru yang ada di Kalimantan Barat. “Kalau lagi butuh guru, sebaiknya ajukan guru dulu, formasi yang lainnya nanti,” katanya saat dihubungi, Rabu (2/2) sore. Selama ini, kata dia, persetujuan formasi CPNS memang dilakukan oleh pemerintah pusat yaitu Menpan atas pertimbangan dari Kepala BKN. Namun, penetapan formasi tersebut diberikan dengan mempertimbangkan usulan dari daerah. Apabila suatu daerah memerlukan guru lebih banyak, tambah Kuniyati, semestinya proporsi untuk formasi guru yang lebih diutamakan, bukan malah mengusulkan formasi lain. Di samping itu, dalam menganalisis usulan dari daerah dan menetapkan jumlah formasi, menurutnya pemerintah pusat melihat banyak aspek antara lain anggaran. (rnl)

Tuntut Kapolres Sambas Dicopot Sambungan dari halaman 16

tuduhan pencurian kartu telepon genggam milik warga desa Semata Kabupaten Sambas. Sebelumnya, di kampung tersebut, Lezi bersama dua rekannya menjadi korban pengeroyokan warga setempat. Mereka jadi sasaran amuk massa karena aktif menolak pencaplokan lahan oleh perusahaan sawit terhadap lahan milik masyarakat. Penolakan ekspansi perusahaan tersebut diduga menjadi biang aparat kepolisian menahan Lezi. Dan pencurian kartu telepon genggam sebagai salah satu celah yang digunakan untuk menjerat Lezi secara hukum. Hal itu begitu nyaring pengunjuk rasa sampaikan di depan pejabat utama Polda yang menerima mereka maupun saat berorasi di jalan.

Menurut juru bicara pengunjuk rasa, Ishak, yang mereka tuntut adalah pembebasan Lezi dan pencopotan Kapolres Sambas karena dinilai telah mencederai hukum. ’Hidup rakyat menjadi serba salah di depan hukum, sama dengan kawan kami Leziardi. Berusaha memperjuangkan hak nasib rakyat justru di borgol. Jelas dia (Lezi) telah menjadi korban hukum yang sudah tidak normal,’’ kata Ishak.Pengunjuk rasa juga membagikan selebaran mengenai kronologis sesungguhnya tentang kasus pencurian kartu telepon genggam yang dituduhkan. Yakni Lezi memang sempat mengambil warga desa Semata sehabis dihakimi massa. Mereka bertiga di kumpul disebuah warung sebelum polisi datang menjemput buat mengamankan. Telepon genggam yang diambil Lezi kar-

ena mengira milik temannya. Sebab merk dan tipe sama. Namun saat berada di mobil Dalmas, Lezi mengkonfirmasi soal telepon yang diambilnya. Ternyata telepon genggam itu bukan milik temannya. Karena babak belur dihakimi massa, Lezi dan kedua temannya menjalani perawatan intensif di RSUD Sambas. Saat sedang dirawat, ia menerima pesan singkat dari pemilik telepon genggam. Telepon itu diserahkan ke pemilik yang mendatanginya di rumah sakit. Lalu Lezi didatangi seorang pemuda dan intel Polres Sambas untuk bertanya soal keberadaan kartu telepon genggam. Namun dia jawab tidak tahu. Dalam seleberan kronologis juga disebutkan telepon genggam Lezi dan kedua temannya sempat diamankan jajaran Polsek Teluk Keramat, termasuk telepon yang Lezi salah ambil. (stm)

Empat Jam dapat 50 Kantong Darah untuk UTDC Sambungan dari halaman 16

daftar isian identitas pendonor. Setelah mengisi kertas tersebut, pendonor menjalani pemeriksaan seperti tekanan darah dan hemoglobin. Antusias karyawan yang ingin mendonor cukup banyak. Dalam empat jam hampir 100 orang. ”Setelah menjalani pemeriksaan, hanya 50 orang saja yang bisa diambil darahnya,” ujar Ismail. Sisanya tidak bisa karena tensi darah terlalu rendah ataupun berat badannya kurang dari ketentuan yakni 47 kilogram. Salah satu pendonor, Ismahay-

adi mengatakan komunitasnya mendapatkan undangan untuk mengikuti donor darah. ”Saya dari Yamaha Vixion Club. Hari ini kami hanya membawa lima orang, karena yang lainnya bekerja sehingga tidak bisa hadir. Sebelumnya kami diundang untuk donor darah,” kata Ismahayadi.Ismahayadi mengatakan jika memungkinkan dirinya selalu mendonorkan darah. Selain untuk membantu sesama, tubuhnya juga terasa segar setelah mendonorkan darah. ”Biasanya tiga bulan sekali saya donor darah,” ujarnya. Pendonor lainnya juga berasal dari Pontianak Tiger Club.

”Hari ini kami membawa tiga orang. Yang lainnya kerja, jadi hanya tiga yang bisa mendonor. Semoga darah kami bisa berguna untuk yang membutuhkan,” ujar Agus, dari Pontianak Tiger Club. Selain donor darah, Pontianak Post juga menggelar pemeriksaan mata gratis bagi seluruh karyawan. Manager HRD, Endah Janiawati mengatakan pemeriksaan mata gratis ini agar karyawan mengetahui kondisi matanya. ”Selama ini mungkin ada yang enggan ke dokter mata, jadi kita adakan pemeriksaan mata gratis,” katanya. (*)


metropolis

16

Pontianak Post

Eksepsi Kimha Ditolak

MILITER

Kodam Tetap Ingin Rumdin Dikosongkan PONTIANAK – Komando Daerah Militer XII Tanjungpura tetap meminta purnawirawan TNI mengosongkan rumah dinas yang selama ini ditempati. Hal itu mengacu pada tujuan rumah dinas sebenarnya, yakni bangunan milik negara harus dihuni prajurit aktif. Kepala Penerangan Kodam XII Tanjungpura Letkol (Arm) Totok Suhartono, Rabu (2/2) menyayangkan pensiunan TNI tersebut masih menempati rumah dinas. Harusnya rumah dinas tersebut ditempati oleh prajurit yang aktif. “Saya sayangkan pensiunan TNI terseHarusnya saat but, harusnya saat masih aktif mere­ masih aktif mereka ka menggunakan menggunakan AsurAsuransi ABRI un- ansi ABRI untuk membeli BTN, namun asurtuk membeli BTN, ansi tersebut mereka ambil dalam bentuk namun asuransi uang. Bukan untuk diambil dalam menyicil rumah,” kata bentuk uang. Totok, kemarin. Totok menjelaskan, pensiunan tersebut Totok Suhartono memiliki putra dan putri yang memiliki rumah. Mengapa tidak tinggal di rumah milik anak mereka, dan tetap ingin tinggal di rumah dinas. Ia meminta agar pensiunan TNI tersebut sadar dan memberikan peluang kepada prajurit yang masih aktif. “Mereka harus punya kesadaran bahwa rumah yang mereka tempati diberikan kepada yang lebih muda dan merupakan junior mereka. Apalagi prajurit yang ada saat ini ada yang masih mengontrak bersama istri mereka, kan kasihan,” jelas Totok. Pengosongan rumah dinas sebenarnya sudah dibicarakan secara kekeluargaan. Pengosongan rumah dinas juga berdasarkan SP_1555/2010 tanggal 30 Agustus 2010 tentang peruntukan rumah dinas yang harus dikembalikan. Ada beberapa syarat rumah dinas yang harus dikembalikan yaitu jika rumah dinas tersebut dijadikan rumah pribadi, diserahkan ke putra dan putrinya. “Kita berpatokan pada syarat tersebut, ada yang sudah menjadikan rumah dinas menjadi bengkel. Saya harap mereka mengerti kepada juniorjuniornya yang belum punya rumah, apalagi yang berasal dari luar kota, kan perlu rumah,” katanya. Sebelumnya, purnawirawan mendatangi DPRD Kota Pontianak agar mereka yang tidak memiliki rumah bisa diberikan keadilan. (tin)

Kamis 3 Februari 2011

SUTAMI/PONTIANAKPOST

DEMO: Aktivis mahasiswa kembali menggelar unjuk rasa yang meminta rekannya Leziardi dibebaskan.

Aksi Suarakan Pembebasan Leziardi

Tuntut Kapolres Sambas Dicopot PONTIANAK - Elemen gerakan mahasiswa mengatasnamakan solidaritas mahasiswa pembebasan Leziardi kembali menggelar unjuk rasa, Rabu (2/2). Mereka tetap menuntut Lezi dibebaskan dan Kapolda mencopot Kapolres Sambas. Massa pengunjuk rasa kali ini mendatangi Mapolda Kalbar ingin menemui Kapolda usai berorasi sejenak d bundaran tugu digulis

Universitas Tanjungpura. Namun Kapolda tidak berada ditempat, sedang tugas ke luar kota. Maka mereka ditemui Direskrim, Dirintel, dan Kabid Humas, serta Kapolresta Pontianak yang ikut mengawal aksi unjuk rasa saat di bundaran. Menanggapi tuntutan pengunjuk rasa pihak Polda menyatakan akan membentuk tim supervisi penyidikan. Tim tersebut akan terjun langsung ke Polres Sambas.

‘’Kita akan bentuk tim supervisi. Tim akan diturunkan ke Sambas esok,’’ kata Direskrim Polda Kalbar Komisaris Besar Bambang Priyambada. Pernyataan tersebut langsung disambut tepuk tangan para pengunjuk rasa. Karena pengunjuk rasa menilai penahanan Lezi tercium aroma kriminalisasi kasus oleh Polres Sambas. Lezi ditahan atas Ke Halaman 15 kolom 5

Usul 10 Ribu, Dikabulkan Seribu PONTIANAK Kepala Dinas Pendidikan Kalimantan Barat, Alexius Akim, mengungkapkan, pemerintah provinsi melalui Badan Kepegawaian Daerah sudah berupaya mengajukan pengangkatan guru PNS kepada pemerintah pusat dalam jumlah banyak. Setiap tahun, jumlah yang

Akim

diusulkan mencapai sekitar 10 ribu orang. Namun, jumlah yang dikabulkan sangat tidak sebanding dengan yang diusulkan. “Untuk se-Kalbar, yang dikabulkan paling banyak seribu orang, itu pun tidak nyampai. Padahal, kita harapkan paling tidak bisa dikabulkan lima ribu orang, itu sudah lumayan,” katanya

kemarin. Usul pengangkatan guru yang relatif banyak tersebut sengaja dilakukan demi menanggulangi masalah kekurangan guru. Kekurangan guru menurutnya adalah masalah klasik bagi provinsi ini. Sejak dulu sampai sekarang, jumlah guru di Kalbar memang belum memadai. Kekurangan guru pun tidak hanya dialami di kawasan perbatasan atau pedalaman sebagaimana disampaikan Anggota DPRD Kalbar dari daerah Ke Halaman 15 kolom 5

PONTIANAK - Eksepsi penasehat hukum Cornelius Kimha ditolak majelis hakim dalam sidang lanjutan dugaan korupsi pengadaan baju hansip dengan agenda pembacaan keputusan sela hakim, Selasa di Pengadilan Negeri Pontianak. Atas keputusan itu, maka sidang terus berlanjut. ‘’Nota keberatan penasehat hukum terdakwa (Kimha) tidak diterima, sidang akan dilanjutkan,’’ kata ketua majelis hakim Yunus Sessa didampingi dua hakim anggota, Agung Purbantoro dan Imam Supriyadi saat membacakan putusan sela. Maka majelis hakim mengingatkan Jaksa Penuntut Umum agar tetap menghadirkan terdakwa untuk mengikuti sidang berikutnya maupun saksi. Sidang bakal kembali digelar pekan depan dengan agenda mendengar keterangan saksi. ‘’JPU harap tetap menghadirkan terdakwa ke persidangan,’’ kata Hakim. Sidang kali ini molor dari jadwal yang diagendakan karena terdakwa datang terlambat ke persidangan. Bahkan tiga majelis hakim sempat masuk ruang sidang namun terdakwa belum hadir. Hingga membuat majelis hakim meninggalkan ruang sidang menanti sampai terdakwa tiba untuk memulai persidangan. Dengan mengenakan stelan safari bermotif abu-abu akhirnya Kimha muncul ke persidangan. Giliran Kimha menunggu majelis hakim untuk melanjutkan persidangan. Sebab majelis hakim sempat meninggalkan ruang sidang karena terdakwa yang berstatus tahanan kota belum datang. Tak lama berselang majelis hakim kembali memasuki arena sidang saat terdakwa telah hadir ke persidangan. Serta langsung membuka persidangan sekaligus membacakan keputusan sela atas nota keberatan terdakwa. Selama mendengar pembacaan putusan majelis hakim Kimha tampak tenang. Stafnya di Dinas Kehutanan Kalbar juga ikut menghadiri persidangan kepala dinas kehutanan ini. Mereka yang datang dengan berpakaian Dinas Pemprov Kalbar ini memenuhkan kursi pengunjung sejak sidang dibuka hingga majelis hakim tutup. Sementara itu, penasehat hukum terdakwa menyatakan sepenuhnya menghormati keputusan majelis hakim. Dan siap mengikuti proses persidangan. Sebagai upaya mencari keadilan bagi terdakwa. ‘’Hormati penuh apapun keputusan majelis hakim. Dalam persidangan, kita akan sampaikan keadilan bagi terdakwa,’’ kata kuasa hukum terdakwa. (stm)

Hari Ulangtahun ke 38 Pontianak Post

Empat Jam dapat 50 Kantong Darah untuk UTDC Tak hanya hiburan, hari ulang tahun ke 38 Pontianak Post juga diperingati dengan kegiatan sosial. Salah satunya donor darah. Pendonor bukan hanya karyawan Pontianak Post Grup, melainkan juga komunitas undangan. Dalam waktu empat jam, diperoleh 50 kantong darah. CHAIRUNNISYA, Pontianak RABU (2/2) pukul 10.00. Lantai dasar Graha Pena Pontianak Post ramai. Pada sebelah kanan, tersusun tiga meja. Pada setiap meja terdapat seorang petugas

MUJADI/PONTIANAKPOST

DONOR: Kegiatan donor darah saat peringatan ulangtahun Pontianak Post.

berpakaian putih. Pada sebelah kiri, terdapat tiga tempat tidur lipat yang masing-masing dijaga petugas. Seluruh tempat tidur terisi. Petugas ini berasal dari Unit Transfusi Darah Cabang Kota Pontianak, yang dipimpin langsung oleh Kepala Bagian Pencari dan Pelestari Donor Darah Sukarela (P2D2S) UTDC Kota Pontianak, Ismail. Mereka datang untuk melayani kegiatan donor darah yang digelar Pontianak Post. Seluruh peralatan lengkap dibawa, mulai dari kantong darah, hingga kotak untuk menyimpan darah. Pendonor terdiri atas pegawai Pontianak Post dan komunitas yang diundang perusahaan. Mereka yang mau mendonor harus mendaftar terlebih dahulu. Saat mendaftar, mereka mendapatkan kertas kuning dengan Ke Halaman 15 kolom 5


17

pro-kalbar Pontianak Post

Imlek

Keluarga Masih Berduka DI SAAT seluruh warga Tionghoa Singkawang merayakan datangnya Imlek, namun ada pula sebagian warga yang justru berhalangan bersama warga menyambut kemariah tahun baru cina tersebut. Salah satunya keluarga Tjhai Chui Mie. Mereka tak dapat merayakan Imlek seperti warga lainya dikarena masih dalam suasana berkabung. “Tahun ini saya dan Tjhai Chui Mie keluarga besar tak dapat merayakan Imlek karena masih suasana duka atas meninggalnya ayah tercinta kami,’ ungkap Tjhai Chui Mie yang juga Ketua DPRD Singkawang kepada Pontianak Post, kemarin. Menurut adat masyarakat Tionghoa suasana berduka bagi keluarga hingga 100 hari. Padahal jauh hari keluarga besarnya sudah mempersiapkan segala sesuatu menyambut Imlek. Namun Tuhan berbicara lain, rencana keluarga ingin merayakan Imlek bersama terpaksa ditunda karena sang ayah harus lebih

PEMANGKAT—Ribuan massa dari berbagai penjuru Kota Pemangkat tumpah ruah di pinggir jalan dan berdesakan untuk menyaksikan pawai lampion menyambut Imlek dan Cap Go Meh di Pemangkat. Diikuti 30 unit mobil hias berkeliling dan menerangi jalanan Kota Pemangkat dan Sintete. Masyarakat pun menyaksikan dengan antusias ajang tahunan ini. Selain menyemarakkan Imlek dan CGM, pawai ini juga wujud pelestarian budaya Tionghoa. Sebanyak 30 unit mobil hias dengan beraneka

ragam perna-pernik menghibur masyarakat kota Pemangkat. Menurut Bong She Khiong, pawai lampion ini merupakan ajang tahunan warga tionghoa Pemangkat. Ia berharap kegiatan ini dapat menarik minat wisatawan umumnya di Kabupaten Sambas. “Kegiatan ini untuk melestarikan budaya Tionghoa selain menyemarakkan Imlek dan CGM, ada 30 unit mobil hias yang ikut malam ini,” ungkapnya kepada Pontianak Post, Selasa (1/2) malam. Ke Halaman 23 kolom 1

LAMPION: Pawai lampion sehari menjelang Imlek menarik perhatian warga.

Razia Pengecer BBM RAZIA yang dilakukan jajaran Polres Ketapang, Selasa (2/2) terkait tingginya harga BBM jenis Bensin di tingkat eceran mendapatkan apresiasi positif dari warga Ketapang. Hal itu dilakukan, untuk membuat efek jera bagi pelaku yang seenaknya saja menaikkan harga BBM. Bagi orang-orang yang sengaja mengambil keuntungan dari kesulitan kebanyakan warga yang ada. Pitriyadi, Warga Gang Manggis Misalnya. Mengatakan bahwa sebagai warga tentunya memberikan apresiasi dan mendukung penuh upaya Polres Ketapang menertibkan Distribusi BBM. “Memang dari kejadian itu, masyarakat sebagai pembeli, akhirnya panik, karena kekhawatiran pembeli,” kata Pitriyadi, Selasa (2/2).

Gaji Dipotong Datangi DPRD KETAPANG- Direktur Utama Politeknik Ketapang, Nurmala, Rabu (2/2) mengatakan belum bisa menjelaskan rincian anggaran penerimaan dari dana hibah Pemerintah Kabupaten Ketapang. Pihaknya berharap ada pertemuan lanjutan dengan DPRD Ketapang guna jelaskan rincian penggunaan dana tersebut. Hal itulah yang menimbulkan per-

tanyaan beberapa Anggota DPRD yang ikut dalam rapat dengar pendapat di gedung DPRD Ketapang. Sehingga, dengan mengetahui rincian dana itu, akan terbuka kenapa sekitar puluhan dosen dan karyawan Politeknik Ketapang hanya menerima gaji separuh saja. Saat Rapat Dengar Pendapat, yang digelar di gedung DPRD Ketapang per-

masalahan itu coba ditelusuri. Hadir dalam kegiatan tersebut, sekitar 50 orang yang terdiri dosen, staf, karyawan serta mahasiswa. Awalnya, dalam Rapat yang dipimpin Wakil Ketua DPRD Ketapang Budi Mateus. Nurmala yang hadir bersama jajaran manajemen Poltap Ketapang menjelaskan secara global, Ke Halaman 31 kolom 1

NGABANG - Kayu gaharu buaya yang hendak diselundupkan ke Pontianak berhasil diamankan jajaran Polres Landak, Sabtu (29/1) sekitar pukul 01.00 dini hari di depan Polres Landak. Menurut keterangan kasat reskrim Polres Landak, AKP Andi Yul Lapawesean, kayu gaharu buaya ini dinaikan didalam sebuah bus yang hendak menuju Pontianak. Berkat informasi dari masyarakat, tim SPK Polres Landak berhasil menahan bis tersebut dan menemukan 35 karung kayu gaharu buaya yang sudah dipotong-potong. Tidak hanya itu, ditemukan juga kayu gaharu buaya yang tidak dikarungkan sebanyak 71 batang. Kayu gaharu buaya inipun tidak dilengkapi dengan dokumen lengkap. Kayu gaharu buaya ini dititipkan seseorang dari daerah Simpang Setuntung Kecamatan Nanga Belitang Kecamatan Sekadau kepada sopir bis, Joni (35). “Saat ditangkap, memang ada beberapa penumpang yang menaiki bis itu. Tapi tidak satupun penumpang yang mengaku sebagai pemilik kayu itu. Akhirnya kayu gaharu buaya ini kita amankan, termasuk sopir bis beserta bisnya,” Ke Halaman 31 kolom 1

Harga BBM Normal Lagi

Ke Halaman 23 kolom 1

Kerusuhan

Jangan Terjadi Lagi KRISIS politik dan ekonomi yang berujung pada kerusuhan di Mesir, Tunisia dan Yaman menyita perhatian dunia. Peristiwa serupa juga pernah terjadi di Indonesia pada Mei tahun 1998. Selama 32 tahun Rezim Soeharto berkuasa, akhirnya lengser karena demo besar-besaran mahasiswa dan rakyat Indonesia. Tindakan s ew enang-w enang dan ke-otoriteran pemerintahlah yang Petrus SA memicu tumbuhnya perlawanan dari rakyat. Presiden Front Pembela Dayak Kalbar Petrus SA mengatakan kerusuhan tersebut jangan sampai merembet ke Indonesia, karena jelas merugikan bangsa dan rakyat. Kelemahan dan kekurangan setiap pemimpin, kata dia,

HARI/PONTIANAKPOST

Puluhan Karung Gaharu Ditahan

Apresiasi

FAHROZI/PONTIANAKPOST

Kamis 3 Februari 2011

Pawai Lampion Pukau Warga Pemangkat

Ke Halaman 23 kolom 1

RAZIA: Petugas memeriksa kios eceran BBM di Ketapang.

3

HAMDAN/PONTIANAKPOST

KE MUARA: Raja Mempawah dikawal aparat kepolisian saat perahunya memasuki muara Kuala Mempawah.

Warga Lebay Rantau Antusias Robo-robo di Ngabang NGABANG - Ritual Robo’-robo’ di Kota Ngabang Kabupaten Landak tepatnya di Dusun Pesayangan Desa Raja digelar Rabu (2/2) dengan antusiasme warga yang cukup tinggi. Hal tersebut terlihat dengan membludaknya masyarakat yang terus berdatangan dari pagi hari sampai menjelang siang. Acara yang digelar di makam Datuk Abdurahman Suryalaya Bakar Soleh

atau yang lebih dikenal dengan Lebay Rantau ini dilakukan dengan cara warga Melayu setempat. Di Dusun Pesayangan, masyarakat setempat mendatangi sebuah makam kramat yang terletak di Mungguk Kramat. Makam kramat tersebut merupakan makam dari Lebay Rantau yang mempunyai nama asli Datuk Abdurahman Suryalaya Bakar Soleh. Sejak pukul 07.00 hingga pukul 11.00 kemarin, masyarakat yang datang dari seluruh pelosok Kota Ngabang menda-

Ke Halaman 23 kolom 1

tangi makam tersebut. Dalam ritual tersebut, warga memanjatkan doa Rasul, doa selamat dan doa tolak bala dengan dipimpin seorang bilal di makam tersebut. Tidak hanya itu, masyarakat juga membawa makanan seperti pulut kuning, ayam dan telur untuk dimakan bersamasama di lokasi makam tersebut. Salah satu tokoh masyarakat Dusun Pesayangan, Syahbudin mengutarakan bahwa ritual ziarah ke makam Lebay

KENDAWANGAN – Mahalnya harga BBM di sejumlah kecamatan di Kabupaten Ketapang membuat pihak yang mempunyai kepentingan ambil langkah dan strategi guna mengatasi kemelut terutama masalah harga di tingkat pengecer. Secara perlahan, BBM yang mahal di pegecer itu mulai normal kembali. Menurut Syahril.salah satu pengelola SPBU di Kendawangan mengatakan pihaknya terus ikut berupaya menekan harga BBM jenis bensin ditingkat pengecer dengan cara menunjuk salah satu agen pangkalan minyak di Kendawangan yang mempunyai izin resmi. Pangkalan itu ditunjuk menjual bensin dengan harga Rp 5.500 per liter kepada masyarakat. Hal ini dimaksudkan agar masyarakat pengguna kendaraan bisa dengan mudah dan dengan harga terjangkau mendapatkan bensin tanpa harus antri di SPBU, apalagi ketika SPBU itu tutup atau kehabisan stok. “Cara ini dinilai sangat efektif dan berhasil sehingga diharapkan pengecer yang lain ikut menjual dengan harga yang sama dan pada akhirny nilai jual BBM jenis bensin akan kembali

Ke Halaman 23 kolom 1

Ke Halaman 23 kolom 1

Semaraknya Kota Singkawang Menyambut Imlek

Pajang Duabelas Shio di Gapura Komplek Kemeriahan menyambut Imlek 2011 begitu terasa di komplek pemukiman warga Dwi Tunggal di Jalan Hermansyah Singkawang. Tak heran, setiap tahunnya mereka rela menghabiskan waktu, biaya demi pembuatan replika 12 shio yang dipajang di Gapura masuk jalan komplek pemukiman mereka. Hari Kurniathama, Singkawang

ANDI/PONTIANAK POST

LOMBA KATO: Lomba balap perahu kato, salah satu pertunjukan air yang disenangi warga Ketapang.

DERU kendaraan lalu lalang melintasi jalan Hermansyah Singkawang Rabu (2/2) kemarin. Tampak disalah satu sudut jalan ada pemandangan menarik di sebuah gapura masuk komplek perumahan warga Tionghoa Dwi Tunggal. Replika hewan Shio berjejer di pintu masuk

HARI/PONTIANAKPOST

SHIO: Replika 12 hewan shio yang dipajang di gapura masuk kawasan pemukiman Dwi Tunggal Singkawang.

komplek. Diatas gapura berdiri kokoh Shio kelinci putih dilengkapi serangkaian lampion merah. Tepat disisi kanan bawah gapura replika Naga yang menandakan tahun depan Imlek jatuh pada tahun naga, berbaris dibelangkang shio Ular, Kuda, Kambing, Monyet, Ayam, Anjing, Babi, Tikus, Kerbau, dan Macan. Semua tampak hidup, dengan tubuh sesuai aslinya, menarik perhatian siapapun melihatnya. Semua replika shio ini dibuat oleh warga Dwi Tunggal. Salah satunya Fang Hon Thu atau disapa A Thu yang sudah mangkat dua tahun lalu. Hasil karyanya tetap dikenang warga. Keahlian sang ayah pun diwarisi sang anak Bong Fu yang memiliki nama lengkap Fang Bui Sin yang ikut juga membuat tujuh replika Ikan Arwan, yang terdiri dari Betina dan jantan beserta lima anaknya, ketujuh Ikan Arwana inilah yang bakal diarak keliling Kota Singkawang oleh warga Dwi Tunggal. Warga sangat mempercai keluarga A Thu untuk Ke Halaman 23 kolom 1


PINYUH - NGABANG

18 pelatihan

Siswa Perikanan UNIT Pembenihan Rakyat (UPR) Babanto yang beralamat di Pal 20 Ngabang beberapa waktu lalu melakukan pembinaan dan pelatihan bagi generasi muda sebagai upaya pengenalan teknologi perikanan serta pembenihannya. Fishers Technisian UPR Babanto Kabupaten Landak, Jaidu kepada Pontianak Post Rabu (2/1) mengatakan bahwa kegiatan tersebut diikuti oleh 5 sekolah dasar (SD) dan 15 sekolah menengah atas (SMA) yang ada di kabupaten Landak. Bagi siswa SD sifatnya adalah pengenalan teknologi perikanan yang dikembangkan oleh UPR Babanto tersebut. Sedangkan bagi Untuk siswa SD siswa SMA diberikami berikan pen- kan pengetahuan genalan teknologi serta pengayaan dari segi teknologi perikanan saja, pembenihannya. sebagai bahan “Untuk siswa pengetahuan dasar SD kami berikan pengenalan bagi mereka. teknologi perikanan saja, sebagai Jaidu bahan pengetahuan dasar bagi mereka. Sedangkan yang SMA diberikan mengenai teknologi pembenihan,” jelas Jaidu saat ditemui di Ngabang. Menurutnya, kegiatan tersebut juga dibantu oleh beberapa mahasiswa PKL dari Politeknik Negeri Pontianak sebanyak sembilan orang. Mereka membantu dalam memberikan pemahaman serta pengetahuan bagi siswa yang khusus diundang ke UPR tersebut. “Ini program swadaya yang kami lakukan sendiri. Hal ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian kepada generasi muda terhadap perkembangan dunia perikanan di kabupaten Landak,” tambahnya. Selain itu, UPR juga memberikan sedikitnya 500 ekor bibit ikan kepada setiap sekolah SD, dan sedikitnya 100 ekor ke setiap SMA yang ikut dalam acara tersebut. Ada sekitar 300 ribu lava ikan emas, dan 5 ribu untuk jenis lele. Ditambahkan Jaidu, UPR Babanto yang berdiri sekitar 13 tahun silam atau tepatnya 28 Oktober 1998 tersebut selain melakukan proses pembenihan ikan, juga melakukan berbagai pelatihan yang dikelola secara mandiri. Jaidu berharap, dengan pelatihan-pelatihan yang mereka lakukan masyarakat bisa lebih terbiasa dengan hal-hal yang berkaitan dengan perikanan dan bisa lebih mengembangkan perikanan khususnya dikabupaten Landak sebagai salah satu aset daerah dikemudian hari secara besar-besaran. “Saya kira kegiatan ini akan banyak bermanfaat. Apalagi jika dilakukan sejak dini kepada siswa. Karena dikemudianharipastinyaakanadagenerasimudayang konsen di dunia perikanan,” timpalnya. (sgg)

Pontianak Post

Kamis 3 Februari 2011

Ruko Tutup Awal Imlek di Ngabang NGABANG – Menjelang pelaksanaan Imlek di Ngabang, Rabu (2/1) siang sejumlah ruko dipusat perbelanjaan pasar Ngabang sudah mulai menutup dagangan mereka. Perayaan imlek 2562 yang akan dilaksanakan 2-3 Februari 2011 dipusatkan di terminal bus Ngabang dengan membuat panggung hiburan yang dihias dengan aksesoris imlek serba merah, dan tidak ketinggalan juga bunga Mei Hwa

dan lampion yang menghiasi panggung tersebut. Tutupnya sebagian besar ruko tersebut sudah terlihat sejak pukul 12.00 wib. Meski demikian sampai dengan pukul 15.00 wib masih ada beberapa ruko yang tetap menggelar dagangan mereka. Masyarakat tionghoa terlihat sangat sibuk mempersiapkan acara yang digelar Rabu malam tersebut. Pembuatan panggung sendiri sudah dimulai empat hari sebelum pelaksanaan imlek dimulai. Beberapa masyarakat tionghoa di

pasar Ngabang sendiri memprediksikan perayaan imlek 2562 yang identik dengan tahun kelinci ini akan berjalan dengan meriah. “Tahun ini sepertinya akan berjalan dengan meriah. Panitia sudah terlihat sangat sibuk sejak beberapa hari ini mempersiapkan panggung yang akan dihibur dengan berbagai musik,” ujar Ahian, salah satu warga yang tinggal di pasar ngabang. Pantauan Pontianak Post dibeberapa sudut pasar ngabang, pernak-pernik imlek

juga sudah menghiasi jalan-jalan utama pasar Ngabang. Dibeberapa pusat pertokoan Lampion terpasang dengan rapi, begitu juga dengan aksesoris lainnya yang dipasang di sepanjang jalan pasar Ngabang. Meski sebagian ruko tutup, beberapa ruko yang masih buka didominasi oleh ruko yang menjual bahan sembako. Karena sampai dengan berita ini ditulis, masyarakat masih terlihat memadati beberapa ruko yang menyediakan bahan sembako. (sgg)

Sugeng Rohadi/Pontianak Post

BERDOA: Warga berkumpul di makam Datuk Abdurahman Suryalaya Bakar Soleh atau Lebay Rantau Ngabang dalam acara robo-robo Rabu kemarin.

Keraton Milik Seluruh Masyarakat MEMPAWAH- Fraksi PDI Perjuangan (F-PDIP) Kabupaten Pontianak memberikan masukan, saran dan harapan kepada Keluarga Keranton Amantubullah Mempawah. “Saya mendukung pengembangan Keraton Amantubillah Mempawah untuk kebutuhan asfek pariwisata. Suppaya Kabupaten Pontianak dikenal dari sisi budaya yang beragam,’’ kata Amon Amet, Ketua Fraksi PDIP memberikan masukan dari hasil seminar sehari tentang Budaya Kabupaten Pontianak seperti dituturkan kepada Pontianakpost. Dia menegaskan, seperti diketahui, keberadaan Kerajaan Amantubillah

itu berawal daari kerajaan Bangkule Rajangk yang pusat pemerintahannya waktu itu ada di Sangking kini kecamatan Sadaniang. “Jika ingin mengembangkan Keraton menjadi subjek pariwisata, maka pertama harus dibenahi areal Keraton dan ini harus dianggarkan pada APBD 2012, dari pada menganggarkan pembangunan fisik gedung yang tidak jelas penggunaannya seperti gedung Chandramidi yang kini menjadi tua dan terbengkalai dan terindikasi menjadi sarang hantu,” tegasnya. Kedua, harus terbitkan Peraturan Daerah (Perda) yang mengatur tentang

areal Kerajaan, supaya aset kerajaan tidak diperjual belikan oleh ahli waris. Sebab Keraton Amantgubillah Mempawah lanjut Amon Ame, bukan hanya milik ahli waris, tetapi sudah menjadi milik semua masyarakat yang ada di Kabupaten Pontianak. Hal yang tersebut dewan dari dapil IV itu, tentang rencana areal Sebukit Rama akan dijadikan sebagai objek wisata kuliner dan objek wisata religi, diharapkan Pemda harus melakukan pendataan kawasan tersebut dan jangan sampai malah ada pejabat yang memiliki kaplingan tanah dilokasi area, sehingga masayrakat merasa dirugikan.

‘’Untuk rencana itu musti diawasi secara ketat dna taranfaran termasuk pengelolaan lahan jangan sampai fungsi lahan dilaihkan untuk kegiatan lainnya.’’ Pandangan Amon Amet dimana dia meminta Pemda Kabupaten Pontianak, karena Keraton Amantubillah Mempawah berada di pinggir sungai, dan setap tahun minggu ke empat bulan safar selalu digunakn untuk ritual robo-robo. Oleh karena itu semua kegiatan Penambangan Emas Tanpa Ijin (PETI) yang ada dihulu sungai Toho dan sekitarnya musti ditertibkan, agar air sungai tidak tercemar oleh emrcuri. (ham)

Pasien Mr X Masih Kritis NGABANG-Seorang pasien laki-laki dengan kondisi memprihatinkan terbaring lemas di RSUD Kabupaten Landak. Tubuhnya kurus dan tidak berdaya. Pasienyangtanpaidentitastersebutdiperkirakan berusia 50 tahun. Informasi yang didapatkan Pontianak Post dari petugas rawat di RSUD Landak, Mr. XinimenderitaMalnutrisiataukekurangangizidan menderita Dehidrasi atau kurang cairan. “Saat masuk di UGD Landak pada Senin (31/1) yang lalu tubuh pasien terlihat sangat kurus dan tidak berdaya serta tidak mampu berbicara secara normal,” Ujar Angela Herliana, perawat yang menangani pasien tersebut Rabu (2/2) kemarin. Lebih lanjut Angela-sapaan akrab perawat mengatakan bahwa pasien Mr. X tersebut merupakan rujukan dari Puskesmas Mandor. Mr. X sendiri masuk ke ruang UGD RSUD Landak pada Senin (31/1) lalu sekitar pukul 13.00 wib. Kemudian paginya ia dibawa ke ruang rawat inap RSUD Landak. “Kondisi tubuhnya sangat memperihatinkan, kamilangsungmengambillangkah-langkahuntuk menangani pasien tersebut,” tambahnya. Dikatakannya, bahwa saat ini pasien dipasang selang kencing dan melakukan infuse terhadap pasien. Pasien yang lebih akrab disapa Mr. X pun juga diberi obat oleh para petugas medis. “Tidak hanya itu, kita juga sudah melaporkan pasientanpaidentitasinikeDinasSosialdanTenaga Kerja (Dinsosnaker) Landak,” lanjutnya. Kapolsek Mandor Iptu Alexander Aban saat dikonfirmasi wartawan membenarkan jika anggotanya dan petugas Puskesmas Mandor merujuk Mr. X ke RSUD Landak. “Mr. X ini kita temukan di lingkungan Kantor Camat Mandor. Sudah 3 hari Mr. X berada di Kantor Camat Mandor. Sebelumnya, menurut informasi

Sugeng Rohadi/Pontianak Post

TERBARING: Mr X masih terbaring di ruang rawat RSUD Landak.

yang sampai ke saya, ia sempat tinggal di Masjid Desa Sebadu Kecamatan Mandor. Kemudian dia berpindah ke Kantor Camat Mandor. Mr. X merupakan seorang gelandangan. Wajar saja ketika kita periksa dan kita tanya identitasnya, ia tidak bisa menjawabnya,” ungkap Aban. Melihat kondisi Mr. X yang kian melemah dan susahberbicara,bersamaaparatKecamatanMandor, Minggu (30/1) Mr. X dibawa ke Puskesmas Mandor untuk mendapatkan pertolongan. “Keesokan harinya, Sening (31/1) kami membawa Mr. X ke RSUD Landak untuk pengobatan lebih lanjut,” katanya. Mr. X sendiri masih terbaring lemah di RSUD Landakdenganpengawasandanperawatanpihak RSUD Landak. (sgg)


Pontianak Post

SINGKAWANG

Kamis 3 Februari 2011

buka-bukaan

Telepon Tak Diangkat WALI KOTA Singkawang, Hasan Karman mengakui, jika pejabat yang ada di Kota Singkawang ini pernah tak mengangkat teleponnya. Padahal, dia menelpon karena ada urusan penting. Hal itu diungkapkan oleh Hasan Karman, ketika ditanya soal calon Sekretaris Daerah Kota Singkawang yang bakal menggantikan Suhadi Abdullani yang akan purna tugas 1 Maret 2011 ini, dia hari lalu, usai menjadi pemimpin upacara Operasi Liong Kapuas 2011 di Jalan Sejahtera SIngkawang. Menurut Hasan Karman, calon sekda haruslah bisa bekerjasama dengan wali kota. “Ada pejabat, kita hubungi tak dijawab. Kan di ponsel itu ada miscall. Harusnya menghubungi kembali. Ini dibiarkan begitu saja. Jadi, mana bisa diajak kerjasama seperti itu. Pejabat seperti itu tak bisa dijadikan sekda,” kata Hasan Karman. “Apa pejabat itu gaptek (gagap teknologi), sehingga panggilan tak terjawab pun dibiarkan di hapenya,” kata alumnus Fakultas Hukum Universitas Indonesia ini. Ditanya siapakah pejabatnya, Hasan Karman tak mau membuka rahasia. “Pasti ada. Tapi, saya tak mau menyebutkan siapa orangnya,” kata Hasan Karman. (zrf)

19

Kantongi Tiga Nama Calon Sekda

HARI/PONTIANAKPOST

LAMPION: Vihara Tridharma di Semparuk berhias menyambut Imlek. Dua lampion berukuran besar di depan pintu masuk.

Lima Kecamatan Konsolidasi Percepatan Pemekaran PEMANGKAT—Lama tak terdengar, aspirasi masyarakat untuk membentuk kabupaten baru kembali bergaung. Elemen masyarakat mulai kepala desa, Badan Permusyaratan desa (BPD), tokoh masyarakat, tokoh pemuda dari lima kecamatan (Pemangkat, Selakau, Salatiga, Semparuk, Selakau Timur) memantapkan konsolidasi tercapainya percepatan kabupatenbarudiruangserbagunaBalai Desa Pemangkat Kota Selasa (1/2). PertemuanyangdigagasLSMGempur (GerakanMasyarakatPeduliPerubahan), dengan menghadirkan panitia Kabupaten Sambas Pesisir (KSP) Ir Herwani,

Sekum KSP Jalil, dan para perintis lahirnya KSP. Berbagai hal dibahas mulai sejarah aspirasi pemisahan diri dari Kabupaten induk (Kabupaten Sambas), hingga proses perjuangan KSP ke pemerintah pusat. Menurut Panitia Konsolidasi Panitia KSP dengan masyarakat, Yudhiansyah, kegiatan ini merupakan ajang penyerapan saran dan aspirasi rencana terbentuknya kabupaten baru. Sebagaimana diketahui, rencana pemekaran sudah lama bergaung sejak delapan tahun lalu, yang diberi nama Kabupaten Sambas Pesisir. “Kita ingin mendapatkan masukan, dan bertanya sejauh mana pelaksanaan

HARI/PONTIANAKPOST

MEKAR: Pertemuan masyarakat lima kecamatan dan panitia KSP difasilitasi LSM Gempur di Pemangkat kemarin.

pembentukan KSP ini dari masyarakat,” ungkapnya. Dari pertemuan ini akan ada rekomendasiaspirasimasyarakat.Makanya dibutuhkan konsolidasi, agar cita-cita masyarakat tak menjadi sia-sia. Karena pemekaran wilayah menjadi salah satu alternatif perubahan masyarakat menuju kehidupan lebih baik. “Itu saja tujuan kita demi kepentingan masyarakat yang telah lama menyuarakan sebuah pembentukan kabupaten baru,” katanya. Sementara itu, Ketua KSP Ir. Herwani, jalan perjuangan KSP sangat panjang. Bahkan perjuangan tersebut sampai DPRD provinsi ke DPR RI, bahkan pembentukan KSP sudah mendapat persetujuanDPRDSambas.“Hanyasajapembentukan KSP belum mendapat persetujuan BupatiSambasIrBurhanuddinA.Rasyid,” jelasnya. Ditambahkan Sekum KSP, Jalil, usulan Kabupaten Sambas Pesisir sudah di meja DPR RI. “Kita masuk prioritas pembahasan dalam urutan 86 usulan pemekaran wilayah,” tambahnya. Selain itu,KSPbukanlahasal-asalan.Mulaistudi kelayakan, persyaratan teknis dan fisik pun dibuat. “Bahkan dialokasi Rp 250 juta untuk studi kelayakan pembentukan KSP ini, “ jelasnya. Dengan kata lain, segala upaya telah dilakukan sejak KSP terbentuk. Selain itu, pihaknya juga pernah bertemu Bupati Sambas Ir Burhanuddin A.Rasyidmemintadukunganmasalahini, hasilnya tetap nihil. “Padahal Pak Bupati

kita sudah mendukung pembentukan KSP namun hanya sebagai pribadi bukan sebagai kapasitas dirinya selaku Bupati Sambas,” jelasnya. Berbagai hambatan pun ditemui Panitia KSP dalam menjalan tugasnya. Seperti masih minimnya pengorbanan masyarakat terbentuknya kabupaten baru. Seperti pembukaan rekening pembiayaan KSP masih nihil. “Inilah kendalanya semangat memang ada, tapi partisipasi langsungnya kurang seperti sumbangandana,jikalaulahkitakompak, tahun depan KSP pun bisa terbentuk,” tegasnya. Oleh sebab itu, Sekum KSP Jalil seolah menantang LSM Gempur melakukan terobosanbarudalamupayarealisasiKSP. “Coba dipasang baliho besar bertuliskan selamat datang di Kabupaten Sambas Pesisir bagi para calon bupati,” katanya. Kini langkah pembentukan KSP kembali didengungkan. Mulai upaya penggalangan dukungan, massa, hingga dana seperti koin KSP bakal dilakukan, termasuklan rencana pembentukan badan pengawas KSP, agar perjuangan panitia KSP berjalan maksimal. Hal tersebut disambut baik Tokoh pemuda Selakau Adrianus Yusuf dan Elpino tokoh pemuda Salatiga. Menurut Adrianus, seluruh persyaratan hingga studi kelayakan telah dilaksanakan, tak masalah. (har)

Dahsyatnya Training dan Terapi Inner Healing INGINKAH anda terbebas dari belenggu-belenggu emosi yang menghambat anda untuk maju, seperti : emosi negatif (mudah marah, malu, malas, tidak PD, berprasangka buruk, dll). Atau mengalami masalah kecemasan seperti stress, depresi, bingung, patah hati dll. Atau anda yang mengalami luka batin penghianatan, kekerasan, dibenci dan dijauhi, merasa tidak pintar dan gagal, atau merasa tak layak bahagia? Atau anda mengalami phobia/ketakutan yang irrasional yang mengganggu hidup anda? ataukah anda pecandu rokok, coklat, junk food atau apapun kecanduanyangmerusaktubuh anda? Atau anda menderita penyakit degeneratif seperti diabetes, darah rendah/tinggi,

jantung,asamurat, atau berbagai hasil pemeriksaaan darah yang tidak normal atau bermacam penyakit yang susah disembuhkan? Kami persembahkan kepada anda, training sekaligus terapi sehari yang mengajarkan metode penyembuhan dengan Trance-EFT (Emotional Freedom Technique), merupakan penggabungan terapi dengan tehnik ketukan jari pada 12 titik syaraf emosi, dan mind power serta gelombang otak, yang sangat powerfull, ilmiah, mudah, universal untuk mense-

laraskan sistem energy tubuh, guna merelease emosi negatif sebagai pemicu berbagai penyakit fisik. Siapapun dengan latar belakang atau basic ilmu apapun bisa dengan mudah mempraktekkantechniq ini, bermodalkan hanya dengan 2 jari anda, dengan hasil yang begitu dramatis bahkan dalam beberapa kasus tertentu bisa sembuh dalam hitungan detik, andapun akan bisa membantu orang-orang terdekat anda yang mempunyai berbagai gangguan kesehatan fisik dan psikis. Dalamtrainingsekaligusterapi

ini anda akan belajar tentang penyakit fisik maupun psikis, apa itu emosi, energi dan hubungannya dengan kesehatan. Bagaimanabekerjanyasistem energi tubuh? Cara mengatasi hambatan-hambatan emosi dalam diri anda agar ringan melangkah dan mewujudkan harapan-harapan ke depan? Dalam sehari full praktek anda akan diajarkan melakukan terapi Tapping (EFT/SEFT) pada kondisi trance dan khusuk, bagaimana melakukan terapi Trance-EFT untuk anak-anak? melakukan Trance-EFT jarak jauh (Surrogate) bagi seseorang yang sedang berjauhan dengan anda, Bagaimana anda melakukan Imaging Tapping, bagi orang yang tidak mau di terapi oleh anda.

Pasang Iklan Biro SINGKAWANG (0562) 631912- 08125713422

Instruktur training dan terapi adalah Bn. Dwi Pratiwi, seorang Certified SEFT ToSol dari loGOS Inst, Certified Hypnosis dari IBH, Certified Hypnotherapy dari IBH, Praktisi Psychologi of Excelence, dan Praktisi Hawks Cell Healing dari Jogjakarta. Kegiatan dilaksanakan pada Minggu, 13 Februari 2011 di Hotel Mercure Pontianak. Ditujukan kepada siapa saja, semua umur, karyawan, pegawai, ibu rumah tangga, pelajar/mahasiswa, pensiunan, yang ingin mengatasi masalahnya atau ingin membantu orang-orang tercintanya. Pendaftaran melalui Olga 0852 4502 2277 atau Andy 0857 5026 1188. Peserta dibatasi dan dapatkan diskon khusus bagi pendaftar berdua atau lebih. (ser)

SINGKAWANG-Wali Kota Singkawang sudah mengantongi tiga nama calon Sekretaris Daerah Kota Singkawang. Ketiga nama itu, HM Nadjib (Kepala Badan Pemberdayaan Perempuan dan Keluarga Berencana), Sueb Abdul Hamid (staf ahli) dan Taslim Salimi (staf ahli). Menurut sumber Pontianak Post di lingkungan Pemkot Singkawang, ketiga nama ini diusulkan karena memenuhi persyaratan untuk menduduki jabatan tertinggi karir pegawai negeri sipil. Ketiganya akan bersaing untuk menggantikan posisi Suhadi Abdullani yang akan memasuki masa pensiun per 1 Maret 2011 ini. “Tinggal menghitung hari lagi sekda kita berakhir. Jadi, sudah diajukan ke wali kota. Wali kota akan mengajukannya ke Gubernur Kalbar untuk selanjutkanya diproses,” kata pejabat yang minta namanya dirahasiakan. Ketiga nama itu, kata pejabat tersebut, sangat layak menduduki jabatan sekda. “Mereka berpengalaman,” katanya memuji. Siapa yang bakal dipilih, belum bisa dipastikan. Sebab, ketiga pejabat ini harus menjalani tes di Kantor Gubernur Kalbar. “Siapa yang unggul, pasti akan terpilih,” katanya. Calon Sekda Singkawang, HM Nadjib soal jabatan yang pernah diembannya lebih unggul dibandingkan yang lain. Saat Wali Kota Singkawang, Awang Ischak memimpin, dia dipercaya sebagai Assisten Kebijakan Setda Singkawang.

“Jabatan assisten kebijakan ini mirip dengan sekda. Sebab, dia mengurusi kebijakan pemerintah juga. Jadi, sudah terbiasa,” kata sumber lain. ak lama, Nadjib digeser sebagai Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan. Hanya satu tahun lebih, Nadjib dipindahkan sebagai staf ahli bidang pembangunan. Terakhir jabatannya sebagai Kepala Badan Pemberdayaan Perempuan dan KB menggantikan posisi Bona Vantura yang dipindahkan sebagai staf ahli. “Sudah empat kali eselon II. Kansnya lebih lebar ketimbang yang lain,” kata pejabat lainnya mengomentari pencalonan sekda. Diluar pemerintah, HM Nadjib menjabat sebagai Ketua PC NU Kota Singkawang dan dikenal dekat dengan jurnalis Singkawang. Dia adalah alumnus APDN dan magister sains UGM. Sueb juga punya kans yang cukup besar. Dia sudah tiga kali menduduki eselon II. Diantaranya, sebagai Kepala Dinas PU, Kepala Dinas Tata Kota dan terakhir staf ahli. Diluar organisasi, dia adalah pengurus KAHMI Singkawang, PC NU Kota Singkawang, pengurus pembebasan lahan Masjid Raya dan aktivitas sosial dan keagamaan lainnya. Dia adalah alumnus Fakultas Teknik Untan. Taslim Salimi juga sudah tiga kali menduduki eselon II. Diantaranya, Kepala Bappeda Singkawang, Kepala Kelautan dan Perikanan dan terakhir staf ahli wali kota. Dia adalah alumnus Fisip Untan. (zrf)

Polisi Gencarkan Razia Lalulintas SINGKAWANG--PolresSingkawang melalui Satuan Lalu Lintas kini gencar melakukan razia kendaraan, kegiatan ini digelar demi terlaksanannya tertib berlalu lintas bagi pengguna jalan. Alhasil, puluhuan unit kendaraan setiap harinya terjaring, kebanyakan mereka tak membawa kelengkapan administrasi, dan pelanggaran seperti penggunaan helm kerupuk, dan tak berspion. “Razia ini kita lakukan merupakan rangkaian kegiatan operasi Liong Kapuas pengamanan imlek dan Cap Go Meh (CGM),” ungkap Kasat Lantas Singkawang AKP Reza Simanjuntak kepada Pontianak Post, kemarin. Ditambahkannya razia ini akan berlangsung selama Operasi Liong diberlakukan, demi menjaga kenyamanan pengunjung yang datang ke Kota Singkawang Selain itu juga razia ini, lanjut dia, juga memeriksa seluruh bagian kelengkapan pengamanan kendaraan, seperti knalpot racing pun terpaksa di razia polisi untuk segera di lep-

askan agar tak membuat suara gaduh di jalan raya yang dapat memancing emosi masyarakat. “Kita himbau pemilik kendaraan bermotor tak memasang knalpot racing demi menjaga kenyamanan ketertiban umum,” pintanya. Ia juga meminta pengguna jalan atau pemilik kendaraan agar tertib berlalu lintas menjelang pelaksanaan Imlek dan CGM 2011, pasalnya akan banyak warga berkunjung ke Singkawang, dengan demikian jumlah kendaraan berlalu lintas juga semakin banyak. “Kita minta patuhi rambu dan aturan lalu lintas, sehingga arus lalu lintas lancar,” jelasnya. Bagimasyarakatpengunjung, lanjut dia, yang ingin memerlukan bantuan polisi apabila terjadi ketidak nyamanan segera lah mencari ke pos polisi terdekat. “Guna memberikan keamanan dan kenyamanan pengunjung, apabila menemukan hal yang berpotensi menggagu kamtibmas dan menghambat kelancaran arus lintas segera hubungi posko pengamanan terdekat,” himbaunya. (har)

HARI/PONTIANAKPOST

RIANG: Pembuatan pohon Mei Hwa untuk Stadion Kridasana. Libatkan anak-anak.


SAMBAS

20 terigas

Ajak Peduli Masjid UPAYA Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sambas membuat masyarakatnya lebih religius adalah dengan membantu pembangunan rumah ibadah.Beberapawaktulalu,tigamasjiddiSambas menerima bantuan tersebut. Bupati Sambas Burhanuddin A Rasyid mengatakan bahwa komitmen pemerintah dan masyarakat dalam membangun masjid, merupakan salah satu perwujudan program pemerintah yang religius. “Dengan membangun rumah ibadah, masyarakat dapat membantu program pemerintah dalam keagamaan,” ujarnya. Burhanuddin A R Burhanuddin juga menyinggung tentang kebersihan rumah ibadah. Dengan rumah ibadah bersih, dia yakin, jamaah akan betah berada di dalamnya. Makanya, diingatkan dia, kebersihan merupakan hal yang tidak dapat diremehkan. “Makin banyak orang yang ke masjid karena perasaan nyaman dan bersih, maka makin banyak pahala yang diterima orang yang membersihkan masjid. Selain itu wc masjid juga harus bersih,” kata dia. Dia mengimbau agar pengelolaan masjid tidak harus dibebankan kepada pengurusnya saja. Peran masyarakat, menurut dia, sangat diperlukan. Karena pada dasarnya masjid merupakan sarana ibadah umat Islam, bukan segelintir orang. “Semakin banyak yang peduli, kian bagus masjid tersebut,” kata dia. (hen)

tilik

Satu Polisi Satu Sekolah KEPOLISIAN Resor (Polres) Sambas menempatkan satu anggotanya pada satu sekolah. Tugasnya adalah untuk berkoordinasi dengan pihak sekolah, mengantisipasi tindak pidana dan melakukan pembinaan siswa. “Posisi polisi dengan sekolah sejajar. Keduanya salingkoordinasi,”ujarKepalaSatuan(Kasat)Bimbingan Masyarakat (Binmas) Polres Sambas Ajun Komisaris Polisi (AKP) Purwanto. Dia mengatakan bahwa telah ditunjuk 11 sekolah di Sambas untuk menjalin kemitraan tersebut. Sekolah-sekolah tersebutyaknisatusekolahdasar(SD),duasekolah menengah pertama (SMP), dan delapan sekolah menengah atas (SMA). “Semuanya masih berada di Kota Sambas, nanti perlahan akan menyebar ke kecamatan,” ujarnya. Dijelaskan Purwanto, polisi yang bermitra dengan sekolah ditunjuk langsung Kepala Polres Sambas dengan surat perintah (sprint). Setiap saat polisi yang bersangkutan akan berkomunikasi dengan pihak sekolah. Kemitraan ini, kata dia, sebagai upayamengantisipasihal-halyangtidakdiinginkan terjadi pada siswa. Misalnya tindak pidana yang menimpa siswa. Dengan adanya mitra polisi, diharapkan sekolah tidak membutuhkan waktu lama untuk meminta bantuan polisi. Dengan langsung menghubungi mitranya, tindakan kepolisian langsung dilakukan. “Apalagi PPLB Aruk sudah dibuka, tentunya terjadi dampak keamanan. Dengan bermitra kita mengantisipasi terjadi tindak pidana terhadap siswa,” jelasnya.(hen)

Pontianak Post

Kamis 3 Februari 2011

Polres Sambas Diserang

HENDY ERWINDI/PONTIANAK POST

MAPOLRES DISERANG: Polisi anti huru hara menghalau massa yang mendatangi Markas Polres Sambas. Karena anarkis, terpaksa salah seorang pendemo ditembak kakinya sebagai upaya melumpuhkannya.

Konversi Mita, Tiga Kecamatan Lagi SAMBAS – Konversi minyak tanah (mita) ke gas di Kabupaten Sambas hampir terealisasi. Kini tinggal tiga kecamatan lagi yang sedang dibagikan paket konversi. Pada pertengahan Februari dijadwalkan seluruh masyarakat Sambas yang terkena program konversi, mendapatkan paket kompor dan tabung gas 3 kilogram. “Sudah 14 kecamatan, sisa tiga lagi. Dalam bulan ini selesai semua,” ujar Kepala Dinas Dinas Koperasi, Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM), Perindustrian, dan Perdagangan Kabupaten Sambas, Sayful Jamil. Dikatakannya, dari 19 kecamatan di Sambas, hanya 17 menjadi tanggungjawab mereka. Selakau dan Selakau Timur ternyata masuk dalam program Kota Singkawang. “Konsultannya beda, kami hanya membagikan

kepada 17 kecamatan,” ujar Sayful. Hari ini dijadwalkan paket konversi dibagikan kepada warga Semparuk. Selanjutnya pada Jumat (4/2) dan Sabtu (5/2) di Tebas, serta pada 8 dan 9 Februari di Sambas, serta di Pemangkat pada tanggal 10 dan 11 Februari. “ Ke c a m a t a n l a i n s e b e l umnya sudah dibagikan terl e b i h d a h u l u ,” u c a p n y a . Untuk 17 kecamatan di Sambas dibagikan sebanyak 107.818 paket konversi. Jumlah tersebut termasuk 662 paket untuk usaha kecil menengah dan mikro. Karena sasaran konversi ini tidak hanya rumah tangga, tapi semua usaha kecil yang menggunakan kompor dalam operasionalnya juga mendapat jatah. “Seperti penjual gorengan dan bakso keliling, semuan-

ya dapat jatah,” jelas Sayful. Namun untuk usaha kecil menengah dan mikro ini, Dinas terus menunggu laporan camat-camat yang belum mendapat jatah paket. Kelak jumlahnya disesuaikan dengan paket yang tersedia. Menanggapi keluhan warga yang tidak berani menggunakan paket konversi karena takut meledak, Sayful mengutarakan bahwa sebelum membagikan paket, konsultan telah melakukan sosialisasi. Bahkan sosialisasi telah dilakukan sejak Desember 2010. “Sudah ada sosialisasi yang dilakukan konsultan. Tapi kalau memang ada masyarakat yang masih belum mendapat sosialisasi, akan kami sampaikan dan koordinasikan kepada yang berwenang, yakni konsultan,” papar Sayful. (hen)

SAMBAS – Sekelompok massa menyerang Markas Kepolisian Resor (Polres) Sambas, kemarin (2/2). Mereka meminta agar kepolisian membebaskan rekan mereka yang ditahan. Polisi bergeming, tetap melanjutkan proses hukum pelaku kejahatan hingga kasus tersebut disidang di Pengadilan Negeri (PN) Sambas. Massa yang tidak puas lantas menyerang PN Sambas. Polisi menghalaunya, sehingga bentrokan tidak dapat dihindari. Beberapa pendemo terpaksa ditembak kakinya karena bertindak anarkis dan membahayakan keselamatan. Kejadian tersebut disimulasikan di halaman Polres Sambas, sebagai latihan tindakan penanggulangan anarkis massa, berdasarkan Prosedur Tetap (Protap) Kepolisian Nomor 01 Tahun 2010. Dalam kegiatan tersebut, Polres Sambas mengerahkan sekitar 200 anggotanya dari berbagai satuan, ditambah anggota beberapa kepolisian sektor (polsek). Simulasi dilakukan begitu serius, layaknya kondisi nyata. “Semuanya harus serius. Lebih baik bermandi keringat saat latihan, daripada bermandi darah di medan pertempuran,” ujar Kepala Polres Sambas Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Winarto sebelum simulasi dimulai. Skenarionya bermula dari tiga warga mengendarai sepeda motor ugal-ugalan dan dalam kondisi mabuk. Saat polisi lalu lintas menghentikan dan ingin memeriksa surat kendaraan, ketiga orang tersebut melawan. Bahkan mengeluarkan

senjata tajam (sajam) untuk melukai aparat. Tindakan tersebut dicegah dengan menembak kaki salah seorang pemuda tersebut. Pemuda itu lantas ditahan, namun temantemannya tidak terima dan meminta dilepaskan. Massa bertambah ramai karena permintaan melepaskan rekannya ditolak. Hingga pada sidang di PN Sambas pun, massa tetap melakukan demonstrasi anarkis untuk membebaskan teman-temannya. Winarto berjanji bahwa kegiatan ini akan rutin dilakukan. Apalagi Kabupaten Sambas akan menggelar pemilihan umum kepala daerah (Pemilukada) pada Maret mendatang. “Bertepatan dengan Pilkada, latihan serupa akan kita tingkatkan intensitasnya,” ujarnya. Kepada anggotanya, dia mengingatkan untuk sekeraskerasnya melakukan latihan yang jauh lebih ringan dari kondisi nyata. Dia meminta semua anggota siap menghadapi gangguan keamanan yang lebih berat dari latihan tersebut. “Situasi latihan ini tidak sampai lima persen dari aslinya. Pada kondisi nyata semua fungsi harus bergerak,” ucapnya.Untuk menghadapi kemungkinan gangguan keamanan pada Pemilukada Sambas, Polres akan menggelar simulasi khusus. Simulasi akan melibatkan lebih banyak pihak. “Dalam waktu dekat kami akan menggelar simulasi khusus Pilkada. Untuk mengantisipasi kemungkinan gangguan keamanan,” tegas Winarto.(hen)

14 PAC Partai Hanura Terbang ke DPP Perjuangkan Pembekuan DPC SAMBAS – Masih belum puas dengan proses Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) Kalbar terhadap mosi tidak percaya dan meminta Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Hanura Sambas dibekukan, perwakilan 14 Pimpinan Anak Cabang (PAC) Hanura se-Kabupaten Sambas langsung terbang ke Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Hanura di Jakarta, Jumat (28/1). “Karena hati nurani dan niat baik kami nekat sampai ke DPP. Alhamdulillah kami berterima dengan baik, bahkan ketemu dengan ketua umum (DPP) Wiranto. Satu misi yang kami bawa segera bekukan DPC Hanura Sambas 2010 – 2015,” kata Rodi dari PAC Paloh. Pengurus PAC lainnya, Ahmadi, mengatakan bahwa karena digerakkan oleh hati, maka semua bukanrekayasa,namunhalnyata

yang dirasa. PAC ke DPP, kata dia, tulus demi Hanura yang lebih baik. Karena mereka menilai perjalanan tujuh bulan partai ini jauh kerdil dari sebelumnya. “Kami mau kapal Hanura berlayar dengan tenang dan sampai ke tujuan. Tentu kami perlu nakhoda yang mampu dan berpengalaman dalam berlayar. Saya sangat kesal,” ungkapnya. Hal senada juga diungkapkan Erik. Dia mengatakan banyak kata sumbang yang datang ke DPP tentang PAC. Pihaknya akan pertanyakan itu kepada yang bersangkutan. Hanura perlu pencitraan partai. Selaindilakukanjugapencitraan pemimpin. “Jangan biarkan pemimpin yng tidak mampu untuk memanajemen organisasi. Akui-

lah kemampuan diri sendiri daripada berbuat pura-pura mampu. Janganlah gunakan politik pembenaran diri, jadilah politik ini santun dan berbiwa,” ungkapnya. Menurut dia, jika memang DPC benar-benar menerima dana dari kandidat yang akan maju pada perhelatan Pemilukada Kabupaten Sambas, maka demi menjaga citra partai, lebih baik dana tersebut dikembalikan. “Anda pimpinan DPC harus legowo untuk menerima kenyataan. Tuluskan hati untuk mundur dari DPC, itulah langkahyangbaikagarkesannyabaik pula,” tegasnya. Ketua Dewan Penasehat Hanura Sambas Uray Edi Mulya justru menanggapi pernyataan Ketua DPC Hanura Sambas

Muzahar yang menyatakan partai ini tidak mendukung dan netral dalam Pemilukada Sambas 2011. Dia tidak menampik hal itu, namun secara pribadi keluarga besar Hanura tidak dilarang karena warga negara memiliki hak mendukung kandidat. Misalnya, ditambahkan dia, jika Muzahar secara lisan mendukungsalahsatukandidat, menjadi sesuatu yang lumrah. “Kalau memang salah dan dipecat dari organisasi, silahkan pecat dirimu sendiri dulu. Baru orang lain, Saudara Muzahar jangan asal ngomong atau main pecat. Interpoksi dulu dong,” katanya. Pendiri Hanura Sambas Bastian H AM mewakili keluarga besar Hanura mengucapkan turut berdukacita atas wafatnya Ketua PAC Teluk Keramat Erwin

Husairi, Selasa (1/2). Semasa hidup, perjuangan Erwin sangat gigih untuk Hanura. Bahkan saat sakit masih sempat turut menandatangani mosi tidak percaya terhadap pimpinan DPC, demi memajukan partai ini. “Masih terngiang di telinga, Beliau sempat berpesan, perjuangan kita jangan sampai menyerah biar pada titik penghabisan. Hanura miliksemua,bukanmiliksegelintir orang. Amanat tersebut akan kami jalankan,” janjinya. “Kami mendorong DPP dan DPDmembekukanDPCHanura Sambas dan membentuk karateker sebelum Pilkada. Jangan biarkan kisruh ini berkepanjangan. Hanura sudah banyak korban moril, jangan buat Hanura Sambas hilang ditelan jaman. Kita perlu selamatkan segera,” ucapnya. (hen/pk)


Pontianak Post

KETAPANG

Kamis 3 Februari 2011

POTRET

Pemakai Sabu Dibekuk JAJARAN Kepolisian Resor (Polres) Ketapang, kemarin (2/2) meringkus PE (29). Bapak satu anak itu tertangkap tangan saat sedang menikmati narkotika jenis sabu di kediamannya, Jalan Suprapto, gang Syamsudi, Ketapang. Ajun Inspektur Polisi Dua (Aipda) Herman Pasarribu, kaur Minta Satnarkoba Polres Ketapang memaparkan bahwa sekitar lima anggota diterjunkan, setelah mendapat informasi dari masayarakat mengenai kebiasaannya menghisap sabu. Kemudian anggota yang diterjunkan melakukan penangkapan terhadap PE. Tersangka sendiri merupakan salah satu target operasi (TO) pihak kepolisian.“Dia termasuk licin, karena sudah 6 bulan menjadi target,” kata Pasaribu, di Mapolres Ketapang. PE merupakan warga Jalan Gajah Mada, desa Kalinilam, kecamatan Delta Pawan. Dalam penggerebekan ditemukan juga uang sebesar Rp200 ribu, alat sabu, serta korek api. Barang bukti (BB) serta tersangka saat ini diamankan petugas di Mapolres Ketapang. Berdasarkan pengakuan PE, barang haram tersebut didapat dari rekannya yang berinisial RU. Selain mengedarkan, dia juga merupakan pemakai. ”Petugas sedang kembangkan kasus ini,” katanya. (fah)

ALE-ALE

Buka Setengah Hari MENJELANG perayaan Imlek 2562 pada hari ini (3/2), sejumlah tempat usaha yang dimiliki warga keturunan terlihat tutup sejak hari Miggu (31/1). Namun, pada Rabu (2/2), sebagian besar tokoh tutup hanya menjelang siang atau hanya membuka usaha setengah hari saja. Sementara pada hari ini, dipastikan ruko akan tutup. “Hari ini (Kemarin, Red), ruko-ruko yang ada di pasar banyak yang buka hanya setengah hari saja,” kata Oman, warga Kota Ketapang. Penegasan serupa juga disampaikan sejumlah warga Kota Ketapang. Pantauan Pontianak Post, tempat usaha yang dimiliki warga keturunan pada umumnya sudah tutup pada pukul 12.00 WIB. Sementara itu, aktivitas sekitar Klenteng Tua Pek Kong Jalan Merdeka sudah meningkat. Sejumlah warga yang akan melakukan ritual keagamaan di tempat itu. Walaupun Klenteng Tua Pek Kong ini sempat terbakar sebagian pada akhir tahun lalu, namun aktivitas untuk sembahyang bagi penganutnya tetap dilaksanakan. Sisi lain, dalam pengamanan perayaan Imlek 2562, Polres Ketapang melakukan patroli dan pengamanan di sejumlah tempat. Tak hanya anggota Polres Ketapang yang melakukan patroli. Bahkan Kapolres Ketapang AKBP Badya Wijaya juga turun langsung melakukan pengontrolan situasi kamtibmas. Hal tersebut terlihat dari Kapolres yang kebetulan melintas di sekitar Jembatan Pawan I Ketapang, ketika terjadi kecelakaan lalu lintas. Kapolres Ketapang langsung melakukan pengamanan di lokasi, bahkan ia sibuk mengatur lalu lintas di sekitar jembatan, menolong korban, dan mengamankan kendaraan yang terlibat tabrakan sekitar pukul 14.00 WIB (2/2). (idn)

21

Politap Siap Lakukan Audit KETAPANG – Terkait laporan pihak manajemen Politap tidak adanya pengurangan gaji dari segera memberikan penjelasan, puluhan dosen dan staf Politeknik sehingga tidak mengetahui apa Ketapang (Politap), Inspikorat sebenarnya permasalahan yang Wilayah Kebupaten Ketapang M terjadi. “Karena manajemen pun Suprapto bahkan bersedia lakukan tidak segera menjelaskan, sehaudit kepada manajemen serta ingga ada praduga,” kata Suprapto. yayasan kampus Suprapto berharap tersebut. “Siap agar persoalan yang kalau kami dimmengemuka hingga inta lakukan aukemudian sampai ke dit, tetapi harus ditelinga legislatif ini Siap kalau kami jelaskan bagaiman menjadi pertama dan rincian dari pengterkahir. Pasalnya dadiminta lakukan gunaan dana terselam operasionalnya, audit, tetapi harus perguruan tinggi tersebut,” kata Suprapto, Rabu (2/2), di dijelaskan bagaiman b u t m e n g g u n a k a n Gedung DPRD Ka- rincian dari penggu- dana APBD, sehingga bupaten Ketapang. tentu harus dimoniM e n u r u t S u - naan dana tersebut tor. “Ke depan adaprapto, perlah bagaimana memSuprapto masalahan terseperbaiki,” kata dia. but muncul karHal ini terkait ena adanya miskomunikasi antara laporan adanya pengurangan pihak dosen beserta staf, sehingga gaji dosen dan keryawan di Polimemunculkan berbagai macam tap. Pasalnya memang anggapraduga. Dia menyayangkan, ran dana dari operasional kamketika kondisi ini berlangsung, pus ini adalah dana APBD. (fah)

FAHROZI/PONTIANAK POST

BAHAS POLITAP: Rapat dengar pendapat antara para anggota DPRD Ketapang dengan dosen, staf, dirut, serta Yayasan Pangeran Iranata terkait permasalahan Politkenik Ketapang (Politap) di Gedung DPRD Kabupaten Ketapang, kemarin (2/2).

Dekranasda Gelar Rapat Perdana

ANDY CANDRA/PONTIANAK POST

RAPAT PERDANA: Dekranasda Ketapang dikukuhkan belum lama ini, menggelar rapat perdana membahas kegiatan tahun 2011.

Dorong Berkembangnya Kerajinan Masyarakat KETAPANG – Setelah kepengurusan Dekranasda dikukuh-

kan Bupati Ketapang Henrikus belum lama ini, rapat perdana pun digelar. Rapat kepengurusan Dekranasda Kabupaten Ketapang tersebut dilaksanakan di Dinas Dinas Perindustrian, Perdagangan, dan Koperasi (Perindagkop), Usaha Kecil dan Menengah (UKM), dan Penanaman Modal Ketapang, Rabu (2/2). Rapat terse-

but dipimpin langsung oleh Ketua Dekranasda Ny Riniwati Henrikus. Salah satu agenda rapat adalah membahas rancangan anggara untuk setiap seksi yang ada dalam kepengurusan Dekranasda untuk tahun 2011. Sejumlah unsur yang hadir dalam rapat pertama Dekranasda itu di antaranya Kadin Ketapang, Dinas Perindagkop, UKM

dan Penanaman Modal Ketapang; dan lain-lain. Menurut Ny Riniwati, produk kerajinan sebagai hasil kreasi dan perpaduan budaya merupakan salah satu perspektif, yang mampu menjadi alternatif penanggulangan masalah, baik yang berlingkup senibudaya maupun ekonomi. Dengan pesatnya perkembangan karya cipta kerajinan dan teknologi produksinya, telah menempatkan produk kerajinan sebagai bidang usaha industri yang mampu memberikan lapangan kerja yang potensial, sehingga dapat menyumbangkan andilnya bagi peningkatan pendapatan dan kesejahteraan perajinnya dan pendapatan negara. Harapan agar Dekranasda menjadi salah satu motivator dalam pengembangan kerajinan di Ketapang tersebut juga pernah diharapkan Bupati Ketapang ketika pengukuhan Dekranasda. Harapan Bupati bahwa dalam mendorong pengrajin tersebut tampil memberdayakan masyarakat, perlu lokasi

atau bangunan yang berada di tempat ramai. Hal tersebut juga dibahas dalam pertemuan Dekranasda, kemarin. Lebih lanjut, Ny Riniwati mengaskan bahwa saat ini peranan dan arti penting dari keberadaan industri kerajinan sebagai suatu wahana pemerataan pendapatan, penciptaan usaha baru, serta upaya pelestarian hasil budaya bangsa. Kerajinan sebagai wahana pelestarian dan peningkatan mutu seni budaya, kerajinan sebagai industri yang mampu memberi lapangan kerja dan sumber penghidupan masyarakat, kerajinan sebagai unsur penghasil devisa negara, merupakan faktor yang mendorong pemerintah untuk bersama-sama masyarakat memikirkan bentuk wadah peran serta bersama, dalam mengangkat derajat kerajinan. “Dengan pembahasan anggaran ini diharapkan dapat menyajikan konsep tentang Dewan Kerajinan secara lengkap sehingga dapat lebih mempermudah persiapan tahap berikutnya,” tegasnya. (idn)

Periksa Kelengkapan Anggota Samapta KETAPANG – Dalam melaksanakan tugas pelayanan, kelengkapan anggota dinilai penting di jajaran korps kepolisian. Karena itulah, tak hanya mengamankan perayaan Imlek dan Cap Goh Meh di Ketapang, usai apel pagi, kemarin (2/2), Kapolres Ketapang AKBP Badya Wijaya melalui Kasat Samapta Polres Ketapang AKP Anggun S melakukan pemeriksaan kelengkapan anggota. Kegiatan ini merupakan hal rutin yang dilaksanakan untuk

menjaga tingkat disiplin dan kesiapan diri anggota dalam menjalankan tugas di lapangan. Menurut Kapolres melalui Kasat Samapta, sebelum anggota mampu menertibkan orang lain, mereka harus mampu menertibkan dirinya sendiri terlebih dahulu. Pemeriksaan kelengkapan anggota dalam melakukan operasi ini minimal dilakukan seminggu sekali. Diharapkan kegiatan seperti ini mampu memupuk rasa disiplin anggota. (idn)


KAYONG UTARA

22

Pontianak Post

Kamis 3 Februari 2011

Konversi, Tak Pegang Data SEKADAU – Saat ini beberapa Desa dalam dan luar kota Sekadau sudah mendafatkan penyaluran LPG konversi 3 kilogram. Namun anehnya program pemerintah Pusat untuk mengalihkan pengunaan BBM ke gas melalui pihak ketiga (Pertamina) sebagai mitra ini tak menyentuh SOPD terkait. Beberapa waktu lalu koran ini mencoba mengkonfirmasi mengenai data penyaluran LPG Konfersi ini kepada Pihak Dinas Perindakkop dan UKM. Namun, pihak Pe r i n d a k k k o p m e n g a ku tidak memegang data dan tida tau mengenai jumlah serta sasaran Konfersi ini. S e m e nt a ra i tu Ke pala Bagian Ekonomi dan Investasi Setda Sekadau Sandae saat di komfirmasi mengenai program konfersi ini juga mengaku sama sekali tidak memengang data jumlah LPG Konfersi yang disalurka untuk tujuh kecamatan di Kabupat-

en Sekadau sampai saat ini. “Kita sama sekali tidak tau mengenai jumlah yang disalurkan karna kita memang tidak memegang data, meski sewaktu sosialisasi Pihak penyalur mensosialisasikan program ini pada para Kades setelah kita fasilitasi,”tutur Sandae, Selasa (2/2) kemarin di ruang kerjanya. Seperti tidak dilibatkanya pemerintah daeah melalui SOPD terkait ini pada dasarnya menimbulkan sedikit pertanyaan mengenai mekanisme mulai dari pendataan sampai pada penyaluran yang melibatkan perangkat Desa sampai pada RT. Namun, pemerintah daerah sendiri tidak mengetahui perihal penyaluran dan sampai-sampai data ju m la h ke p a la ke l u a rga dan lainya tidak diketahui. Sejauh ini dikatakan Sandae dari beberapa temuanya di lapangan pendataan KK yang mendafatkan bantuan program Subsidi Konfersi ini

masih menjadi Tanda Tanya bagi dirinya secara pribadi. Hal ini dikarenakan beberapa KK yang ia ketahui bisa dikatakan memiliki tarap hidup secara ekonomi diatas rat-rata (Mampu) juga mendafatkan LPG konfersi ini meski di rumahrumah mereka sudah mengunakan LPG sejak lama. “Sasaran Konfersi saya rasa untuk membantu masyarakat kita yang benar-benar tidak mampu dan pelaku usaha UKM yang banyak mengunakan BBM,”timpalnya. Sementara itu Ketua DPRD Sekadau Aloy Sius SH.M.Si saat di komfirmasi mengenai Konfersi LPG di masyarat Kabupaten Sekadau ini lebih menekankan agar pihak yang bertanggung jawab dalam hal penyaluran dan sosialisasi lebih memfokuskan pada fungsi pengawasan akan pemakaian LPG Konfersi di masyarakat. “Bukanya apa, karma cu-

SUKARNI/PONTIANAK POST

KONVERSI LPG : Tumpukan pasokan LPG ke pasaran Sekadau sepertinnya mulai meningkat, hal ini tentunya mendorong penggalakan konversi dari minyak tanah ke penggunaan LPG di masyarakat.

kup banyak kasus LPG jadi bom meledak dan sebagainya yang menimbulkan kerugian

12.171 Hektar Lahan Panen

masyarakat malah was-was mengunakanya mesi sudah dibagi, dan kita mita pihak

yang bertanggung jawab lebih mensosiliasikan acara pemakaian dan pengunaan

agar tidak terjadi kesalahan yang bisa berakibat fatal,” papar Aloy mengingatkan. (nie)

Kurangi Kematian Ibu dan Anak

Sekadau Dapat Bantuan Rp24 M

ISTIMEWA

TEKNOLOGI: Kemajuan jaman tak hanya digunakan untuk keperluan bekerja di kantor atau di dalam ruangan, pekerjaan di tempat yang kotor sekalipun saat ini sudah mengunakan kecanggihan yang dibuktikan dengan banyaknya petani yang mengunakan traktor utuk mempercepat kerja di sawah.

Tampung Pangan, 8 Bulan, 22 Hari SEKADAU – Kabupaten Sekadau yang diisi tujuh kecamatan, di mana tiap-tiap kecamatan menyimpan ratusan hektar lahan pertanian yang masih menjadi sektor andalan untuk mencukupi kebutuhan pangan masyarat Sekadau. Untuk itu Pemerintah Kabupaten Sekadau terus mengalakan peningkatan hasil produksi padi petani dengan berbagai upaya dan juga tak lepas dari berbagai kedala. Kepala Dinas Petanian dan peternakan Adrianto Gondo Kosumo saat dikomfirmasi mengatakan sampai dengan

tahun 2009 lalu hasil pertanian baru mencukupi kebutuahan pangan masyarat Sekadau selama delapan bulan 22 hari. “Kita masih kekurangan empat bulan delapan hari dalam kurun waktu satu tahun, dan kekurangan ini akan terus kita uapayakan kedepanya agar tertutupi dari hasil produksi para petani kita sendiri,” kata Adrianto. Untuk luas lahan pertnian yang ada saat ini sendiri mencapai angka 12.171 Hektare dengan angka kebutuhan masyarakat Sekadau pertahunya mencapai 24.786,65 Ton selama tahun 2009. Namun dari angka ini Dikatakan Adrianto jika dibandingkan dengan angka kebutuhan dan luas lahan yang ada selama

tahun 2008 mengalami peningkatan sebesar 9,18 persen. “Kita targetkan swasembada pangan tahun 2010 ini dengan peningkatan lahan 4.597 hektar,” lanjutnya. Mayoritas penduduk di Kabupaten Sekadau hidup sebagai petani. Lebih dari setengah dari seluruh penduduk di daerah ini berprofesi sebagai petani, yang menggantungkan kehidupannya dari sektor pertanian dan perkebunan. Oleh sebab itu, pembangunan pertanian menjadi sangat penting sebagai prioritas pembangunan pemerintah seperti yang dilakukan oleh Pemkab Sekadau selama ini. Pembangunan bidang pertanian sebagai salah satu pembangunan yang priori-

tas bagi pemerintah harus dapat menyentuh langsung pada petani, sebagai sasaran dari terlaksanannya pembangunan bidang ini. ”Petani-petani juga kita berikan pengetahuan tentang cara bertani yang intensif dan menggunakan metode pertanian modern sehingga dapat meningkatkan produksi hasil tani mereka,”paparnya. Mengingat, sebagai besar petani di daerah Kabupaten Sekadau adalah petani tradisional yang masih mengandalkan cara-cara tradisional yang di warisi nenek moyang mereka secara turun temurun dan belum menggunakan teknologi pertanian modern untuk meningkatkan hasil pertanian mereka. (nie)

SEKADAU – Angka ke- an sebesar 75 Juta rupiah. matian ibu dan anak yang Sedangkan tenaga Bidan masih dinilai tinggi secara akan mendafatkan insetip umum dalam skala nasional tambahan untuk pelayanan di Indonesia membuat pe- jasa melahirkan Ibu hamil. merintah berusaha mencegah serta mengurangi angka tersebut. Anggota Komisi C DPRD Sekadau yang belum lama ini megaKalau sudah terealtakan sering langsung isasi semau bantuan dengan pihak Menteri Kesehatan di Jaini pada Kabupaten karta mendapatkan kita, tidak ada lagi cerangin segar dengan rencana dikucurita malas dan keluhan kannya dana untuk masyarakat ada yang pembanguan fisik dan obat-botan ke melahirkan Bidan tidak Kabupaten Sekadau ada atau masih sudah selama tahun 2011. untuk berobat “Ini lah kami beberapa waktu lalu tidak masik kantor ke jakarta untuk sering degan pihak pemerintah pusat, dan salah satu hasilnya rencana bantuan di bidang kesehatan ini untuk kebupaten kita,” tutur Sekretaris Komisi C DPRD Albertus Pinus kepada sejumlah wartwaan Albertus Pinus Senin (1/2) kemarin diruang kerjanya. Besarnya bantuan tersePemerintah pusat dikatabut di sebutkan Pinus, kan pinus bermaksud agar DAK, sebesar Rp24 miliar dengan adanya bantuan serutuk pembangunan fisik ta kucuran dana pada daer(Puskesdes) dan 1,6 un- ah-daerah melalui SKPD tuk obat-obatan selama yang berkompeten bermaktahun ini. Setiap puskesmas sud memerangi persentase yang ada dikatakan Pinus angka kematian ibu saat aka mendafatkan bantu- melakuka persalinan serta

memberi jaminan kesehatan ibu dan janin saat proses kehamilan melalui obat. “Angka kematian ibu dan anak untuk skala nasional masih cukup tinggi, jadi pemerintah ingin ibu dan janin saat persalinan dafat diselamakan,”tukasnya. Melalui dana bantuan ini juga diharapka Pinus tenaga medis khususnya Bidan Desa dafat bekerja secara efektip dalam memberikan pelayanan menjalankan fungsinya ditempat tugas masing-masing. Tak hanya itu masih seringya terdengar keluhan masyarakat di pedalaman dan di Desa-desa akan kinerja para Mantri, Perawat dan Bidan yang senin- kimis selama ini diharapkan Leselator PDIP (Pinus,red) dafat dikurangi dengan adanya Puskesdes di Desa-desa dan insentip dari gaji yang ditambah. “Kalau sudah terealisasi semau bantuan ini pada Kabupaten kita, tidak ada lagi cerita malas dan keluhan masyarakat ada yang melahirkan Bidan tidak ada atau masih sudah untuk berobat,” tegasnya. Sembari mengingatkan Dinas terkait agar memanfaatkan dana bantuan tersebut untuk kebutuhan pembangunan dunia kesehatan yang selalu menjadi tolak ukur majunya sebuah daerah. (nie)


Pontianak Post

aneka

Kamis 3 Februari 2011

23

Warga Lebay Rantau Antusias Sambungan dari halaman 17

Rantau ini memang sudah lama dilakukan masyarakat secara turun temurun. Pelaksanaannya sendiri digelar setiap menyambut bulan Safar. “Lebay Rantau adalah ulama besar yang berasal dari Banten. Ia merantau ke Ngabang untuk menyebar

ajaran agama Islam khususnya di Dusun Pesayangan. Meskipun dia beristri dengan orang Ngabang, tapi tidak memiliki keturunan. Sehingga kita tidak mengetahui siapa-siapa keturunan dari Lebay Rantau ini. Beliau hanya meninggalkan beberapa tanaman di Dusun Pesayangan seperti pohon langsat dan

pohon durian. Sampai dengan saat ini pohon-pohon tersebut masih terus dijaga dan dirawat oleh masyarakat setempat,” terang pria berusia 80 tahun tersebut. Menurut cerita masyarakat setempat, siapa saja masyarakat yang memanjatkan doa di makam Lebay Rantau dan ingin meminta

seseuatu, permintaannyapun sering terkabulkan. “Seperti ada masyarakat yang meminta supaya dimudahkan untuk berangkat menunaikan ibadah haji, doa yang dipanjatkan juga terkabul. Tapi kalau doa minta perbuatan yang maksiat seperti nomor buntut, tidak dikabulkan,” katanya dengan nada

akan kebingungan untuk mengatasi kemiskinan, korupsi, bencana dan kelaparan. Sehingga, lanjutnya lagi, suatu saat setiap negara yang ada diambil alih dan dipimpin oleh satu orang pemimpin dunia. “ Ke m u n g k i n a n b e s a r pemimpinnya adalah Barack Obama, Presiden Amerika sekarang. Begitu juga nantinya mata uang sudah tidak berlaku lagi sehingga menggunakan mata

uang dunia,” prediksinya. Ditambahkan Petrus berbagai peristiwa tersebut wajib diteladani dan menjadi pelajaran berharga bagi setiap pemimpin negara. Jangan sebaliknya, menjadi pemimpin yang justru menjadi pemicu kemarahan rakyat. “Jika rakyat sudah tidak suka, kenapa harus dipertahankan. Yang menjadi korban adalah rakyat. Lihat di Mesir sudah ratusan orang tewas. (bdi)

Jangan Terjadi Lagi Sambungan dari halaman 17

pasti ada. Tapi bukan untuk mencari celah dan kesempatan untuk dikudeta atau dijatuhkan, tetapi untuk dibahas bersama untuk mendapatkan jalan keluar. Dia menilai bahwa tidak ada satu orang pun pemimpin di dunia sekarang ini yang bisa memuaskan rakyat. Sebab, pemimpin juga manusia yang memiliki banyak kekurangan.

“Maka dari itu, setiap persoalan sebaiknya diselesaikan dengan damai dan terbuka. Pemimpin juga harus bijaksana dan legowo, berpihak pro rakyat serta takut akan Tuhan YME,” ungkapnya. Akibat dari itu semua, prediksi Petrus, suatu saat kemiskinan bukanlah semakin berkurang, tapi semangkin bertambah. Dunia bukan semangkin baik, tapi semangkin buruk. Suatu saat, lanjut dia, setiap negara

yakni tidak adanya dana untuk membayar pengurangan gaji dosen dan staf. Jawaban yang diberikan tersebut, dianggap belum menjelaskan permasalahan yang ada selama ini. Jamhuri Amir, Wakil Ketua DPRD Ketapang yang mengangkat permasalahan ini mencoba memberikan gambaran terkait permasalahan anggaran. Sisebutkan tahun 2008, yang dikatakan Dirut Poltap tidak menerima anggaran dari Pemkab Ketapang. Menurut Jamhuri itu tidak benar. “Anggaran di tahun 2008, memang belum dicairkan karena permasalahan Perda. Tahun 2009 dana itu dicairkan dengan Rp3 miliar. Bukan Pemda yang tidak memberikan anggaran,” tegasnya. Sebelumnya, Kosman, salah satu dosen di Poltap Ketapang menyebutkan bahwa gaji di tahun 2008, dosen dan staf sudah membubuhkan tanda tangan tetapi belum menerima gaji. Sehingga pihaknya mempertanyakan atau minta pertangungjawabkan kepada pihak manajemen. “Kami telah menandatangani, tetapi kami tidak menerima sepeserpun,,” kata Kosman. Kemudian, lanjut Kosman, gaji di tahun 2009 diakui telah menerimanya. Tetapi gaji hanya berjumlah 50 persen dari yang sebenarnya tertera di

Surat Keputusan. Alasan saat itupun tidak bisa dipertanggungjawabkan. Di 2010, per Januari hingga Juni, lanjut Kosman, masih menerima 100 persen, yakni Rp1.440 ribu. Kemudian Agustus 2010 sampai hari ini (2/2). Pihaknya hanya menerima 50 persen gaji saja yakni Rp 720 ribu. “Layakah untuk hidup? Tega sekali padahal, banyak yang sudah beranak istri. Dan kita tahu semua bagaimana perekonomian di Ketapang. Pihak kami pun pernah membicarakan ini, tetapi tidak ditanggapi. Sudah tiga tahun, kami memendam ini. kami masih baik. Bahkan ada pihak yang ancam mengancam. Baik ancaman hukuman, atau bahkan pemecatan,” jelas Kosman. Perwakilan Dosen dan staf Poltap lainnya, Citra Hadi Sandi menyebutan selain permasalhan gaji. SK yang diberikan kepada Dosen cukup rancu. Waktu masuk ke Poltap itu kolektif. Namun ada SK susulan, namun itu tidak pernah dibagikan kepada pihaknya. “Dalam SK 2008, per tanggal 1 Januari. jelas nama dan gaji. Tetapi Poltap nampaknya masih menggunakan Peraturan Pemerintah lama. Kemudian masalah tunjangan, bagaimana juga masih mengacu kepada Peraturan lama,” jelas Hadi. DalamRapatDengarPendapat pun, berbagai masalah

yuang selama ini tersimpan rapi. Hari ini semuanya terbongkar. Mulai dari gaji yang merupakan permasalhan pokok, tunjangan, adanya dosen yang diangkat tetap tetapi tidak pernah mengajar, masalah libur cuti. Sementara itu dari permasalahan mahasiswa. Biaya kuliah di Poltap dirasakan sangat besar. Tapi itu tidaklah dipermasalahkan. Namun mahasiswa tidak tahu kemana arah dari dana yang besar tersebut. Masalah praktikum, mahasiswa hanya diseputaran kampus saja. Itu dirasa tidak sesuai dengan apa yang dikeluarkan para mahasiswa. “Seperti mahasiswa teknik pertambangan, masak praktikum di wc (toilet). Kemudian dalam praktek lainya, hanya memakai besi baja bekas. Kami harus memungut dari sampah,” kata salah satu mahasiswa dalam Rapat Dengar Pendapat. Dirut Poltap, Nurmala mengatakan bahwa permasalahan gaji, adalah kurangnya anggaran yang ada. 2008, karena belum ada Perda tidak bisa dapatkan. Tahun 2009 dana itu turun sebesar Rp3 miliar. “Sehingga di tahun 2008 itulah, tidak ada dana tetapi Poltap tetap harus operasional. Sehingga, saya pun berinisiatif meminjam ke pihak tiga,” kata Nurmala. Namun terkait dana yang telah dikucurkan Pemkab Ketapang itu, pihaknya menjelaskan kepada Anggota

DPRD. Tetapi sifatnya tidak terbuka. Kesulitan keuangan lainnya, lanjut Nurmala, juga dikarekana banyak mahasiswa yang membayar dengan angsuran yang jumlahnya sangat kecil. Sedikit sekali mahasiswa yang membayar lunas. Budi Mateus, Pimpinan rapat akhirnya mengambil kesimpulan. Bagaimana permasalahan utama dari yang ada sekarang ini adalah tidak adanya anggaran untuk membayar dosen dan staf. Gusti Iswadi, perwakilan Yayasan Wiranata, mengatakan pihaknya sudah menceramti sejak dua atau tiga minggu lalu. Kemudian meminta kepada bupati untuk mengadakan rapat internal. Kemudian menghasilkan beberapa jalan keluar untuk solusi. “Namun kami tidak bisa memahami mengapa ini sampai terjadi (staf dan dosen harus mendatangi DPRD Ketapang). Sebenarnya bisa dibicarakan bersama. Kendalanya adalah masalah biaya. Ketika manajemen, mengajukan anggaran untuk operasional tidak bisa dipenuhi Pemkab. Kami hanya lebih fasilitator. kita sudah sepakat tidak intervensi ke Poltap,” kata Gusti. Budi Mateus, usati rapat tersebut mengungkapkan bagaimana nantinya masalah gaji yang belum terbayar akan di bicarakan lebih lanjut. Namun pihaknya harus tahu, rincian dari penggunaan anggaran yang telah ada.(fah)

Pawai Lampion Pukau Warga Pemangkat Sambungan dari halaman 17

Kedepannya, kata dia, pawai lampion ini akan terus digelar. Tentunya atas dukungan seluruh masyarakat Pemangkat. Tahun ini pawai lampion berbeda dibandingkan tahun lalu. Selain bertambahnya peserta mobil hias, panitia juga menyuguhkan dua replika hewan yang identik dengan perayaan

Imlek yakni Kie Lin berwana hijau dan kelinci raksasa. Kegiatan yang berlangsung pukul 20.30 wib ini sontak menarik perhatian warga. Jalanan dalam kota Pemangkat dipadati warga yang tak sabar menyaksikan jalannya pawai. Menurut salah satu warga, Jamil (38) warga Penjajab, kegiatan ini sangat bagus, minimal menjadi tontonan

dan hiburan masyarakat. Bahkan jamil pun mengajak istri dan dua anaknya ikut menyaksikan pawai lampion. “Anak saya sangat suka, selain ada kembang apinya, patung kelinci membuat kami kagum,” jelasnya. Hadir dalam pembukaan pawai lampion, Camat Pemangkat M Syerly, Kapolsek Pemangkat AKP Lintar, dan

jajaran muspika Pemangkat. Camat Syerly, mengatakan pawai ini merupakan kegiatan positif. Selaian memeriahkan Imlek dan menghibur masyarakat, pawai ini merupakan wujud pelestarian budaya warga yang merayakan Imlek. “Saya berharap kedepannya lebih semarak, dan pemkab sangat mendukung penuh kegiatan,” ungkapnya. (har)

Puluhan Karung Gaharu Ditahan Sambungan dari halaman 17

ujar Andi pada sejumlah wartawan. Hasil pemeriksaan terhadap sopir bis dan kernet bis, sang sopir mengaku ia tidak mengetahui siapa pemilik kayu tersebut. Sopir mengaku kayu itu merupakan kayu titipan dari seseorang yang tidak ia kenal. “Menurut sopir, kata orang

yang menitip, kayu tersebut diantarkan ke pelabuhan Pontianak. Di pelabuhan sudah ada orang yang menunggunya. San sopirpun mendapat imbalan Rp1 juta dari orang tersebut. Tapi belum sampai di pelabuhan, kita sudah berhasil menggagalkannya,” kata Andi. Ditambahkannya, untuk sementara ini Joni dan kernetnya masih dijadikan sebagai saksi

dan dikenakan wajib lapor ke Polres Landak. Dijelaskannya, setidaktidaknya kayu gaharu tersebut harus dilengkapi dengan dokumen berupa Faktur Angkutan Hasil Hutan Bukan Kayu (FAHHBK) yang dikeluarkan oleh Dinas Kehutanan. “Sedangkan berapa harga dari kayu gaharu buaya yang kita amankan itu, kita tidak bisa menaksirnya. Kita masih

menunggu saksi ahli dari Dinas Perkebunan dan Kehutanan (Disbunhut) Landak untuk menaksir harga dari kayu tersebut,” jelasnya. Sampai berita ini diturunkan, barang bukti berupa kayu gaharu buaya dan 1 unit bis masih diamankan di Polres Landak. Polres Landak masih melakukan pengusutan terhadap kasus tersebut.(sgg)

dari SPBU untuk membantu menstabilkan harga bensin ditingkat pengecer. Sementara itu Asbi warga Sei Gantang Desa Mekar Utama juga mengatakan harga bensin ditingkat eceran di Kendawangan khususnya di Sei Gantang mulai beransur-ansur normal ada yang jual Rp 6.000 per liter. Juga ada yang masih Rp

7.000 per liter yang dulunya mencapai Rp 10.000-Rp 12.000 per liter. Sementara itu, di sejumlah SPBU di Kota Ketapang yang biasanya ditemukan antrian panjang. Maka, mulai tanggal 2 Februari 2011 tak ada lagi antrian. Pelayanan sudah berjalan normal di SPBU. (idn)

Harga BBM Normal Lagi Sambungan dari halaman 17

normal dan situasi pun kembali seperti biasa ada ada spekulasi dan kekhawatiran yang berlebihan,” kata Syahril. Cara yang sudah berlangsung hampir dua minggu ini bisa mengurangi tingkat antrian di SPBU-nya. Tentu-

nya agen tersebut minyaknya disupply dari satu-satunya SPBU yang ada di Kendawangan. Aswandi Syahbudin pemilik pangkalan minyak yang ditunjuk SPBU Winda Milani Kendawangan mengatakan harga jual bensin di pangkalannya dijual seharga Rp 5.500 per liter sesuai petunjuk

Pajang Duabelas Shio di Gapura Komplek Sambungan dari halaman 17

pembuatan replika 12 Shio dan tujuh Ikan Arwana. Menurut warga, selain tingkat kesulitannya, warga menyukai buatan keluarga A Thu, pasalnya hasil karyanya menarik, tampak hidup dan bernilai seni. Bahkan saat persiapan pembuatan 12 Shio dan ikan Arwana dilakukan sejak enam bulan lalu sebelum Imlek. Sedangkan pemasangan replika 12 Shio yang dipajang

di Gapura komplek sudah dilakukan warga sejak enam tahun lalu. Itu pun berkat keluarga A Thu. Tujuannya tak lain menyemarakkan Imlek dan Cap Go Meh yang sudah didepan mata. Pemajangan shio tahun ini pun sudah dilakukan seminggu lalu. Untuk shio yang dipajang diatas gapura, disesuaikan dengan tahun jatuhnya Imek. “Kalau tahun lalu kita pasang Macan, Tahun ini

Antisipasi Penularan HIV Sambungan dari halaman 24

Gaji Dipotong Datangi DPRD Sambungan dari halaman 17

HARI/PONTIANAKPOST

ARWANA: Salah satu pemuka warga di Pemangkat memamerkan replika ikan Arwana sepanjang 3 meter yang akan dipamerkan di Imlek mendatang.

Kelinci dan akan datang Naga,” ungkap pemuka masyarakat Dwi tunggal Fu Hon Min. Diakuinya pembuatan gapura berhias hewan 12 shio ini merupakan inisiatif warga, dan dilakukan secara sukarela, termasuklanpembuatansembilan replika Ikan Arwana yang akan diarak tersebut. Khusus replika Ikan Arwana, pihaknya bakal melakukan arakan perdana menuju klenteng besar tengah kota mendapatkan restu Tuhan. Setelah itu akan dibawa ke tiap-

tiap rumah warga mencari sumbangan. Dana tersebut akan digunakan untuk operasional Badan Pemadam Kebakaran Swasta Dwi Tunggal. Tak heran meski sudah menghabiskan dana sekitar Rp 20 juta, untuk pembuatan replika 12 Shio dan tujuh Ikan Arwana, mereka mengaku puas, karena itu merupakan tanda kekompakan masyarakat Komplek Arwana dalam menyambut dan menyemarakkan datangnya Imlek. (*)

sosialisasi mengenai pentingnya pemeriksaan darah terhadap orang yang beresiko tertular. “Memang diakui, jika orangorang tersebut biasanya malu untuk memeriksakan diri. Padahal, mereka sendiri belum tentu tertular HIV,” tam-

bahnya. Pihaknya juga s elalu melakukan antisipasi penyebaran HIV/AIDS melalui media darah. Dalam setiap transfusi darah, pihaknya melakukan pemeriksaan dengan seksama. Jika ditemukan kasus penderita HIV, kembali dilaku-

kan pemeriksaan. Menurut prosedurnya, pemeriksaan terhadap darah tidak hanya terfokus pada virus HIV saja. Tapi ada empat jenis penyakit yang perlu dideteksi dalam setiap darah yang diperiksa. Tapi juga ada tiga jenis penyakit lain seperti hepatitis B, dan C, serta spilis yang mesti diperhatikan. (wank)

Dugaan Kriminalisasi, Warga Sejirak Terancam... Sambungan dari halaman 24

segera tuntas penanganan, dan tak juga dihentikan kewajiban untuk melapor ke Polres Sintang, bisa jadi 13 warga Sejirak itu akan makin terpuruk dan dilanda rawan pangan. “Tak hanya mereka, warga Sejirak lain juga tak diperkenankan mengusahakan ladang untuk kebutuhan makan mereka sehari-hari. Bagaimana mungkin para pihak terkait tega membiarkan hal ini terjadi?” tukasnya. Khusus 13 orang warga yang dikenakan wajib lapor, diungkapkannya, dalam beberapa bulan terakhir kerap keteteran karena untuk biaya turun ke Sintang, dari Sejirak di Ketungau Hilir ke Sintang, setidaknya setiap orang mesti merogoh saku hingga Rp150 ribu sekali berangkat. “Angka itu adalah angka yang tak sedikit buat warga sejirak yang kini tak punya pekerjaan,” timpalnya. Atas dasar keprihatinan

tersebut, WALHI menyusun sejumlah konsolidasi dengan semua pihak, termasuk pihak Kepolisian. Apalagi pihak Finantara juga sudah mencabut laporan mereka yang memperkarakan warga yang berladang di Sejirak. “Atas dasar kemanusiaan kami meminta kepada para pihak untuk mempertimbangkan kesulitan warga saat ini, karena mereka juga punya hak mengupayakan ladang sebagai mata pencaharian untuk kebutuhan pangan,” tuturnya. Salah Pemerintah? Kasus Sejirak ini adalah satu dari sekian banyak rentetan kisruh investasi di Sintang. Lahan di Sejirak memang sudah lama diwarisi warga turun-temurun. Hal inilah yang membuat status kepemilikan secara defacto adalah milik warga, namun memang secara dejure, lahan-lahan tersebut kini sudah dilimpahkan pengelolaannya kepada investor, dalam hal ini PT Finantara Intiga. Sayangnya

sejak awal, WALHI mencurigai kalau posisi tawar masyarakat sudah lemah sejak awal mula investasi. Hasilnya seluruh lahan di Sejirak sejara dejure memang tak memperkenankan warga menggarap, meski hanya untuk berladang dan memenuhi kebutuhan pangan. “Yang kami khawatirkan adalah sejak awal, warga sudah dijerumuskan dengan kesepakatan yang tidak memposisikan warga dalam posisi tawar yang memadai. Sehingga ujungujungnya warga juga yang dirugikan,” tuturnya. WALHI juga meminta pemerintah untuk tidak tinggal diam atas kasus ini. Apalagi kini WALHI sudah mengkoordinasikan laporan kepada sejumlah pihak, termasuk kementrian kehutanan RI yang sebelumnya meminta laporan kasus terkait, dan juga ke Komnas HAM. “Ini persoalan hak masyarakat untuk hidup, negara juga harus bertanggungjawab.” tandasnya.(by)

Kades Diminta Transparan Sambungan dari halaman 24

desa. “Oleh karena itu, harus dipahami oleh kepala desa, walaupun sebagai pemegang kekuasaan dalam pengelolaan keuangan desa, bukan berarti dapat menggunakannya secara bebas tanpa aturan. Justru berkewajiban melakukan koordinasi dan

musyawarah bersama, sesuai dengan kepentingan dan aspirasi masyarakat,” jelas dia. Milton menjelaskan, sejak tahun anggaran 2007 sampai tahun anggaran 2011, telah dianggarkan untuk ADD dan bantuan keuangan kepada desa, berupa Tunjangan Penghasilan Aparatur Pemerintahan Desa (TPAPD) dalam APBD Pemerintah Daerah, untuk

meningkatkan kesejahteraan perangkat desa dan kepastian anggaran dalam mendukung penyelenggaraan pemerintahan desa setiap tahunnya. “Maka dari itu, pelaksanaan penggunaan ADD harus bermanfaat bagi kepentingan masyarakat, dan dapat dipertanggungjawabkan kepada masyarakat dan pemerintah,” tukas Milton.(wah)

Pecahkan MURI, Bangun Tiou Pung Pau Raksasa Sambungan dari halaman 24

direncanakan akan dibongkar kembali, karena berdiri tepat di atas lapangan voli. Beberapa pekerja sampai dengan petang kemarin masih

terlihat membersihkan dan merapikan areal sekitar Tiou Pung Pau raksasa ini, sebelum datangnya malam dan perayaan bersama secara umum masyarakat Tionghoa dan masyarakat umum Sekadau.

Perayaan Imlek ini juga dirangkai dengan berbagai kegiatan hiburan pada malam prayaan tadi malam, seperti pusat kembang api dan hiburan umum bagi masyarakat Sekadau.(nie)

Studi Administrasi Keuangan Sambungan dari halaman 24

pembuatan pelaporan administrasi keuangan daerah, yang ada disetiap SKPD di lingkungan Pemkab Sanggau. Tentunya pelaporan administrasi keuangan daerah yang sesuai dengan aturan perundang-undangan yang berlaku,” ujar Reni DW, selaku dosen mata kuliah Akuntansi Pemerintahan sekaligus pembimbing mahasiswa. Sementara itu, Asisten Administrasi Pembangunan dan

Perekonomian Pemkab Sanggau Hj Jamilah didampingi Kapala Bagian Kesra Y Suprianto, selaku fasilitator penyambutan kegiatan tersebut mengatakan, bahwa terkait dengan hal itu Pemkab Sanggau sangat menyambut baik sebagai bentuk dukungan moril demi memperoleh keakuratan data guna menunjang mata perkuliahan, khususnya Akuntansi Pemerintahan. “Tentunya diperlukan kesungguhan dan keseriusan para mahasiswa dalam mencari data

yang benar-benar dibutuhkan, yang nantinya dapat dipelajari serta disingkronisasi dengan pelajaran mata kuliah yang diambil. Dengan harapan agar mahasiswa bisa memahami tentang pembukuan dan penataan keuangan daerah secara terperinci,” katanya. Untuk selanjutnya, puluhan mahasiswa itu dibagi menjadi beberapa kelompok yang kemudian setiap kelompoknya diarahkan ke setiap SKPD yang ada di Kabupaten Sanggau tersebut.(nto)

Keluarga Masih Berduka Sambungan dari halaman 17

dahulu meninggalkan keluarga. Pasalnya sang ayah mengalami kecelakaan lalu lintas 1 Januari 2011 lalu akibat kelalaian pengemudi motor. “Sebagai manusia yang diciptakan Tuhan kita hanya

bisa berencana namun Tuhan berkehendak lain, kami sekeluarga menerima hal tersebut sebagai ujian bagi kami,” jelasnya. Peristiwa nahas tersebut, kata dia, masih menyisakan duka mendalam bagi keluarga, sehingga perayaan Imlek tahun

ini masih diselimuti duka cita. Namun ia dan keluarga menerima kehendak Tuhan. “Semoga ayah tercinta kami mendapatkan tempat yang layak di sisi Tuhan Yang Maha Esa, kami hanya berdoa untuk ayah tercinta,” ungkapnya lirih. (har)

Razia Pengecer BBM Sambungan dari halaman 17

Karena hingga hari ini, lanjut Pitriyadi, harga bensin di pengecer yang ada di Kota saja. Masih berkisar antara Rp7 ribu hingga Rp!0 ribu. Kalau sebagai masyarakat biasa.

Tentunya ini menjadi sebuah beban hidup tambahan. Kepanikan warga itu, lanjut Pitriyadi, dimanfaatkan orang atau calo-calo yang terlihat bolak balik di SPBU. Dilarang memakai jeriken, pihak tersebut menggunakan motor

dengan tangki besar. Kemudian ada juga yang sengaja menggunakan mobilnya. “Diharapkan hal ini juga ada tindak lanjut dari SPBU. Dimana peraturan yang ada harus di tegaskan lagi,” kata Pitriyadi.(fah)


24

pro-kalbar Pontianak Post

Kamis 3 Februari 2011

Tilla Bantah Bangunan Cagar Budaya Tak Terawat

PUTUSSIBAU

Antisipasi Penularan HIV MASYARAKAT Kapuas Hulu diminta untuk mewaspadai penularan virus HIV/AIDS. Pasalnya, hingga saat ini penyebaran virus mematikan tersebut telah terjadi dan terus berkembang di Kapuas Hulu. Menurut Kepala D i n a s Ke s e h a t a n Kabupaten Kapuas Hulu Harison Azroi, mengantisipasi terhindar dari HIV/AIDS tidaklah terlalu sulit. Diantaranya dengan Harison Azroi meningkatkan keimanan, serta berprilaku seks dengan sehat. “Dalam artian tidak gonta ganti pasangan. Serta selalu meningkatkan kewaspadaan terhadap resiko tertular,” ungkap Azroi. Lebih lanjut dikatakan Azroi, pihaknya juga akan menggiatkan pemeriksaan secara rutin terhadap orang-orang yang beresiko tertular. Walaupun diakuinya, hal tersebut selalu menemui kendala. Pihaknya juga melakukan Ke Halaman 23 kolom 5

SANGGAU

FOTO SRI WANTO WINARNO

AUDIENSI: Mahasiswa UPB Pontianak saat audiensi di Kantor Bupati Sanggau.

Studi Administrasi Keuangan MAHASISWA Universitas Panca Bhakti (UPB) Pontianak melakukan kegiatan studi lapangan di Pemkab Sanggau pada 2 Februari 2011 kemarin, diikuti sebanyak 31 mahasiswa beralmamater kuning ini. Studi lapangan ini dilaksanakan oleh mahasiswa yang mengambil mata kuliah Akuntansi Pemerintahan, guna mencari data dan mempelajari secara pasti untuk mengetahui laporan administrasi keuangan daerah Kabupaten Sanggau yang telah berjalan selama ini. “Kegiatan ini dalam rangka mencari data tentang laporan keuangan pemerintah daerah, juga untuk melatih mahasiswa agar dapat memahami secara langsung dan pasti proses Ke Halaman 23 kolom 5

SINTANG--Sejumlah bangunan cagar budaya di Kabupaten Sintang dalam kondisi terawat. Sehingga hal tersebut menyangkal adanya tudingan bahwa bangunan-bangunan tersebut terbengkalai tanpa ada perhatian dari pemerintah. “Dalam merawat bangunan itu dilibatkan pihak tertentu yang telah ditunjuk oleh pemerintah dan diberikan insentif, baik itu biaya dari pusat dan ada pula daerah. Sehingga tidak benar kalau dibilang bangunan cagar budaya tidak

mendapatkan perawatan,” kata Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Sintang A Tilla, belum lama ini. Tilla mengatakan, di Kabupaten Sintang ini bangunan cagar budaya berjumlah 16 buah. Bila ditambah dengan penemuan baru oleh WWF di Kecamatan Ambalau, maka jumlahnya 17 buah, serta sejumlah bangunan seperti Masjid Jami` atau Batu Kundur serta bangunanbangunan lainnya, yang saat ini dirawat dalam kondisi baik dan terawat. Sebab, menurut dia, bahwa benda ca-

gar budaya merupakan kekayaan budaya bangsa yang penting artinya bagi pemahaman dan pengembangan sejarah, ilmu pengetahuan dan kebudayaan, sehingga perlu dilindungi dan dilestarikan demi pemupukan kesadaran jatidiri bangsa dan kepentingan nasional. “ Semua bangunan cagar budaya harus memiliki SK. Apabila setelah diteliti masuk sebagai bangunan cagar budaya, maka penemuan di Ambalau ini juga harus memiliki SK yang dimaksud. Supaya ada yang memeliharanya nanti,”

Pecahkan MURI, Bangun Tiou Pung Pau Raksasa SEKADAU--Perayaan Imlek Tahun Kelinci 2011 ini, Yayasan Bahkti Luhur masyarakat Tionghoa Sekadau ingin memberikan sesuatu yang baru bagi masyarat Sekadau secara umum. Sebuah Tiou Pung Pau (kantong angpau) setinggi 7 meter dengan lebar mencapi 4 meter, dibuat dalam waktu empat hari terletak di halaman pekong yayasan. Kantong angpau raksasa ini, menurut Kim, salah seorang panitia perayaan Imlek tahun ini, dibangunnya kantong raksasa ini guna memberikan tampilan tersendiri di momen Imlek Tahun Kelinci ini. Sekaligus ia dan rekan-rekan serta masyarakat Tionghoa Sekadau umumnya berniat memecahkan rekor MURI, dengan menjadikan Tiou Pung Pau yang mereka bangun terbesar di Indonesia. “Empat hari sudah kita buat, ini sudah siap dan nanti malam akan tampak gemerlap karena kita hiasi juga dengan lampion dan lampu hias,” tutur Kim saat disambangi koran ini, Selasa (2/2) petang di yayasan. Selain ukuran yang raksasa, Tiou Pung Pau yang dominan bewarna merah ini juga di dihiasi lampionlampion cantik masing-masing di sisi kanan-kiri ke atas 12 lampion, sedangkan dibagian atas dikelilingi 5 lampion merah dan 6 lampion hiasan nanas kuning yang menambah molek kertas angpau ini. Selain sebagai sebuah hiasan dan memberikan warna tersendiri diperayaan Imlek 2011 bagi masyarakat Tionghoa Sekadau, Tiou Pung Pau yang tak ubahnya sebuah tugu raksasa ini juga akan menjadi pusat permainan para barongsai dan naga yang panjangnya mencapai 89 meter, yang sejak beberapa hari lalu sudah

katanya. Tilla menambahkan, benda cagar budaya mempunyai arti penting bagi kebudayaan bangsa, khususnya untuk memupuk rasa kebanggaan nasional serta memperkokoh kesadaran jatidiri bangsa. Oleh karena itu, pemerintah berkewajiban untuk melindungi berdasarkan peraturan perundang-undangan yang berlaku sebagai warisan budaya bangsa Indonesia. Tidak semua bendapeninggalan sejarah mempunyai makna sebagai benda cagar budaya. (wah)

Kades Diminta Transparan Soal Pengelolaan Alokasi Dana Desa

FOTO SUKARNI

KANTONG RAKSASA: Kantong angpau raksasa yang dibangun setinggi 7 meter dan lebar 4 meter oleh Yayasan Bahkti Luhur ini menarik perhatian masyarakat Sekadau.

berada di Sekadau. Duplikat kertas angpau berukuran raksasa ini, rencannya akan tetap terpajang hingga 15 hari ke depan

sampai datang perayaan Cap Go Meh sebagai puncak penutupan Imlek. Dan setelah Cap Go Meh Ke Halaman 31 kolom 5

SINTANG--Bupati Kabupaten Sintang Milton Crosby, mengharapkan aparat desa mampu mengembangkan seluruh potensi yang ada didesanya, untuk kesejahterananmasyarakat dan menjadi desa yang mandiri. Bukan sebaliknya justru menjadi akar dan sumber persoalan antara kapala desa dengan masyarakat. Terutama dalam Alokasi Dana Desa (ADD), di mana merupakan bagian Milton Crosby dari keuangan desa untuk menyelenggarakan otonomi desa dan memberdayakan masyarakat. “Sampai saat ini masih banyak laporan masyarakat mengenai pengelolaan keuangan desa yang tidak transparan, khususnya ADD, dan masih banyak ditemui pemerintah desa yang belum menerapkan prinsip akuntabilitas dalam pengelolaan keuangan desa,” ungkap Milton. Di samping itu, Milton mengatakan, masih ada desa dalam penyusunan Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APBDes) yang tidak melibatkan anggota BPD, perangkat desa, kepala dusun dan toko-tokoh masyarakat dalam musyawarah desa, sehingga terkesan ditutup-tutupi. Akibatnya, kurang kepercayaan masyarakat terhadap pengelolaan keuangan Ke Halaman 31 kolom 5

Dugaan Kriminalisasi, Warga Sejirak Terancam Lapar PASCADIKENAKAN wajib lapor, sebagai buntut sengketa melawan perusahaan yang berinvestasi di tanah mereka, 13 warga Sejirak yang sebelumnya sempat ditahan kepolisian--dan kini dikenakan wajib lapor, mengeluhkan biayaya hidup. Apalagi buntut perkara hukum itu, praktis kini mereka tak memiliki pekerjaan sebagai upaya memenuhi kebutuhan hidup. Akibatnya tak main-main, diantaranya sudah ada yang terancam rawan pangan. “Tolong kami. Kami kini sudah nyaris tak punya apa-apa lagi, karena berladangpun sudah tak bisa. Saya bahkan sudah menjual harta benda, tanah, sawah dan sebagian perabotan rumah. Bahkan kemarin saya

FOTO IST

TERANCAM LAPAR: Inilah 13 warga Sejirak bersama anak-anaknya yang kini terancam rawan pangan sebagai buntut dari kisruh melawan PT Finantara.

terpaksa menjual kalung istri saya, karena hanya itu yang tersisa. Apakah kami harus makan nasi campur singkong?” Itulah jeritan Yunus, salah seorang dari 13 orang warga Sejirak yang kini dikenakan wajib lapor oleh pihak Kepolisian Resort Sintang, sebagai buntut dari konflik mereka dengan PT Finantara Intiga. Mereka sudah dikenakan wajib lapor sejak Agustus setahun silam. Curhat Yunus tersebut dikirimkan via layanan pesan singkat pada Hendrikus Adam, kepala Divisi Kampanye WALHI, yang mendampingi warga Sejirak dalam kasus ini. SMS itu, kemudian diperlihatkan Hendrikus kepada harian ini Selasa pekan ini.

Hendrikus mengungkapkan bahwa 13 orang kepala keluarga yang dikenakan wajib lapor tersebut, kini juga sudah putar otak kesanakemari untuk mencukupi kebutuhan mereka sehari-hari. Belum lagi mereka sudah tak bisa mengusahakan kerja lain, karena satu-satunya kepandaian mereka untuk berladang dan bercocok tanam dilahan warisan juga sudah tak bisa. “Hak mereka untuk mendapat penghidupan, hak untuk mendapatkan pangan yang menjadi hak dasar telah dihalangi dengan mencuatnya kasus ini,” tutur Hendrikus. Ia mengkhawatirkan, jika tak Ke Halaman 31 kolom 5


2010 - 2011

LFP

Pontianak Post l Kamis 3 Februari 2011

Soccer S e r i e

A

L i g a

KORAN

cmyk

4 25

I t al i a

AS Bari Inter v Milan

Bulan Madu Amunisi Baru

BARI - Kegagalan AC Milan merebut tiga angka pada pekan ke-23 Serie A memberikan peluang kepada pesaing untuk mempersempit jarak. Nah, Inter Milan termasuk salah satu rival yang tersenyum lega menyambut hasil seri Milan versus Lazio kemarin dini hari. Nerazzurrijulukan Inter saat ini memang masih bertengger di peringkat empat klasemen dengan koleksi 38 poin. Mereka tertinggal sepuluh angka di belakang rival sekota. Namun, jika Milan telah melakoni 23 laga, Inter baru 21. Leonardo dan LANGSUNG pasukannya baru akan menjalani laga Telkomvision 1 ke-22 dini hari nanti di San Nicola, yang Pukul 02.45 WIB merupakan markas Bari (siaran langsung Telkomvision pukul 02.45 WIB). Meski bermain di kandang lawan, namun Inter diprediksi tak akan kesulitan meraih poin maksimal. Pasalnya, Inter datang dengan amunisi yang lebih solid. Terutama di lini depan, di mana Giampaolo Pazzini yang baru direkrut dari Sampdoria langsung mencetak dua gol pada debutnya versus Palermo (30/1). Kehadiran Pazzini pun makin menyulitkan Leonardo meramu komposisi di lini depan. Sebab, sebelumnya Nerazzurri sudah memiliki Samue Eto’o, Diego Milito, Goran Pandev dan David Suazo. Lalu, dengan skema favorit 4-3-1-2, apakah akan ada perubahan di lini depan seiring hadirnya Pazzini - “Saya hanya akan menurunkan pemain yang paling siap,” cetus Leonardo di situs resmi klub. Memang, saat melawan Palermo, tiga bomber (Eto’o, Milito dan Pazzini) terpaksa diturunkan bersamaan di babak kedua. Tapi, itu dilakukan lantaran Inter sudah tertinggal 0-2. “Mungkin saja kami akan melakukan strategi yang sama seperti lawan Palermo,” ujar Leonardo. Dari pernyataan tersebut, tampaknya Leonardo akan memainkan Pazzini sejak menit awal. Sebab, dia ingin memberi kesempatan amunisi barunya itu untuk kembali menikmati masa bulan madunya bersama Nerazzurri. Jika lini depan mengalami surplus, arena pertahanan kini mulai rawan. Di laga nanti, Lucio dipastikan absen akibat cedera paha. Dengan begitu, opsi yang ada tinggal bek anyar Andrea Ranocchia, Marco Materazzi, dan Ivan Cordoba. Beruntung, Inter sudah mendatangkan Yuto Nagatomo. Bek timnas Jepang itu sudah ikut berlatih dan namanya masuk dalam line up lawan Bari. Sementara itu, pelatih Bari Giampiero Ventura tidak memadang target yang muluk-muluk meski main di kandang. “Pemain tidak boleh terlalu tegang, apalagi takut. Bila itu teratasi, kami pasti bisa menyulitkan mereka,” kata Ventura. Inter Milan termasuk klub yang aktif bergerak di bursa transfer musim dingin ini. Pelatih Nerazzurri, Leonardo, mengaku puas dengan pemain-pemain anyar yang didapat kubunya. Selama bulan Januari ini, Inter mendapatkan Giampaolo Pazzini dari Sampdoria, Houssine Kharja (Genoa, pinjam), Andrea Rannochia (Genoa), Yuto Nagatomo (Cesena, pinjam) dan Christoph Knasmuller (Bayern Munich). Meski tidak semua pemain tampil impresif seperti Pazzini yang mencetak dua gol dalam laga debutnya, Leo selaku penanggung jawab taktik dan strategi Inter sangat puas dengan politik calciomercato Inter. “Kami berhasil mendapatkan apa yang kami butuhkan dan itu tidak mudah,” ungkap Leonardo seperti yang diwartakan Football Italia. “Seri A adalah Liga yang sulit, tapi kami ingin menang. Pencarian keseimbangan dan kesempurnaan konstan kami lakukan, semuanya agar kami bisa kembali ke perburuan gelar juara,” imbuhnya. Peluang Inter untuk mempertahankan gelarnya di Seri A memang cukup berat walau belum musnah sama sekali. Il Biscione saat ini duduk di peringkat empat, defisit 10 angka dari pemuncak klasemen, AC Milan. (ham/bas)

+

2010 - 2011

Julio Cesar

Kiper Bertahan, Dua Pilar Absen

+

Julio Cesar kiper Inter Milan itu memilih untuk menghormati kontraknya bersama klubnya. Itu diputuskannya setelah sebelumnya santer disebut bahwa MU masih mencari suksesor Edwin van der Sar yang akan pensiun di akhir musim ini. Sejumlah nama muncul termasuk Cesar termasuk di antaranya. “United? Aku tidak pernah dengar (rumor) sebelumnya dan dan dari apa yang aku tahu juga dari Inter,” papar Cesar kepada La Gazzetta dello Sport. “Aku tidak tahu kenapa aku harus berganti klub ketika kontrakku baru akan habis pada 2014. Jika klub punya sesuatu untuk dikatakan soal masa depanku, maka aku akan duduk dan bicara dengan presiden Massimo Moratti dan berbicara dengan dia. Semetara itu, Nerazzurri dikabarkan memburu kiper Bologna Emiliano Viviano akibat cederanya Luca Castelazzi. Menanggapi hal itu, Cesar tak terlalu memperdulikannya. “Bagi saya, kedatangan Viviano tidak akan mengubah apapun,” demikian Cesar. Menghadapi Bari nanti juga, Inter Milan terancam tidak diperkuat oleh Esteban Cambiasso dan Lucio saat melawat ke markas Bari. Kedua pemain itu mengalami cedera yang memaksa mereka harus absent. Menurut kabar yang dilansir FootballItalia, hasil tes menunjukkan bahwa Lucio menderita tegang otot paha parah. Bahkan dilaporkan bek internasional Brasil itu akan absen di tiga pertandingan besar Inter selanjutnya yakni melawan AS Roma, Juventus dan Bayern Munich. Sedangkan Cambiasso diketahui mengalami kelelahan pada kaki kirinya. Meski pun diragukan dapat tampil namun gelandang Argentina itu masih memiliki kemungkinan bisa merumput akhir pekan ini.(dts)

Head to Head

Diego Milito

Inter Milan

22/09/10 16/01/10 23/08/09 10/06/01 28/01/01

Inter Milan Bari Inter Milan Bari Inter Milan

Fernando Gago

MADRID - Keceriaan di kamar ganti Real Madrid terusik. Pemicunya adalah gelandang asal Argentina Fernando Gago dengan winger muda Pedro Leon. Keduanya terlibat bentrok fisik pada sesi latihan jelang laga semifinal Copa del Rey, dini hari tadi. Berdasarkan laporan Marca, insiden perkelahian Gago versus Leon dimulai dari benturan keras antara keduanya dalam sesi latihan. Hal itu bermula dari tekling Gago yang membuat Leon mengerang kesakitan. Sontak, Leon langsung mengeluarkan caci maki kepada Gago dan mengakibatkan keduanya beradu fisik. Rekan-rekannya yang melihat insiden itu langsung datang melerai. Meski begitu, tensi emosi antara kedua pemain belum juga reda. Leon masih belum puas dengan penjelasan Gago. Setelah latihan, kedua pemain kembali terlibat percekcokan di ruang ganti. Sebelum terjadi adu fisik, beberapa

rekan-rekannya sudah lebih dulu menjauhkan Leon dari Gago. Tak ingin ketegangan meluas saat Real menghadapi Sevilla di leg kedua semifinal Copa Del Rey dini hari tadi, pelatih Jose Mourinho pun terpaksa mencoret nama keduanya dari line up. Mourinho juga membenarkan bahwa ada insiden kecil dalam sesi latihan. “Semua itu memang terjadi pada sesi latihan,” jelas Mourinho, seperti dikutip DPA. “Ketika itu, latihan dipimpin pelatih Luso, yang meminta para pemain untuk bermain dengan intensitas tinggi. Namun, Gago menekling Leon terlalu keras, sehingga membuat Leon emosional,” lanjut Mourinho. Menanggapi masalah itu, pe­ latih yang menyebut dirinya The Special One tersebut sangat kesal. Apalagi, itu terjadi saat tekanan terhadap Real sedang tinggi-ting­ ginya setelah kalah dari Osasuna 0-1 pada pekan ke-21 Liga Prim-

era Spanyol. Bagi Leon sendiri, ini bukan pertama kalinya dia harus menjalani sanksi disiplin Mourinho. Mantan pemain Getafe itu juga pernah dikeluarkan dari skuad saat laga di fase grup Liga Champions menghadapi Auxerre akibat sikap indisipliner. Di sisi lain, bentrok Gago versus Leon makin menunjukkan ketidakharmonisan di internal tim. Karena sebelumnya, direktur umum Real Jorge Valdano dengan Mourinho sempat terlibat perang kata-kata di media. Namun, Valdano mengaku kalau dia sudah tidak ada masalah dengan mantan pelatih Inter Milan itu. “Saya tidak punya masalah se­ dikit pun dengan Mourinho. Kami punya hubungan yang logis antara direktur umum dengan pelatih tim utama. Dia adalah pelatih yang kami butuhkan dan kami mendukungnya,” tutur Valdano, seperti dikutip AS.(ham/bas)

v v v v v

Bari Inter Milan Bari Inter Milan Bari

4-0 2-2 1-1 1-2 1-0

Asian Handicap Bari

v Inter Milan

Gago vs Leon di Sesi Latihan

cmyk

+

Pedro Leon

1:0

+


cmyk

All Soccer

Pontianak Post l Kamis 3 Februari 2011

AFP PHOTO/ANDREW YATES

26

+

Hasil Liga Inggris Kemarin (2/2) Man United v Aston Villa 3-1 (Rooney 1, 45, Vidic 63/Bent 58) Arsenal v Everton 2-1 (Arshavin 70, Koscielny 75/Saha 24) Sunderland v Chelsea 2-4 (Bardsley 4, Richardson 26/Lampard 15-pen, Kalou 23, Terry 60, Anelka 90) West Brom v Wigan 2-2 (Odemwingie 5, Fortune 79/N’Zogbia 20, Watson 43) Klasemen Sementara 1. Man United 24 15 9 0 54-22 54 2. Arsenal 24 15 4 5 50-23 49 3. Man City 24 13 6 5 37-20 45 4. Chelsea 24 13 5 6 46-21 44 5. Tottenham 23 10 8 5 32-26 38 6. Sunderland 25 9 10 6 30-28 37 7. Liverpool 24 9 5 10 31-31 32 8. Blackburn 24 9 4 11 31-37 31 9. Newcastle 23 8 6 9 36-33 30 10. Stoke City 23 9 3 11 28-28 30 11. Bolton 24 7 9 8 34-35 30 12. Blackpool 23 8 4 11 34-41 28 13. Aston Villa 25 7 7 11 28-43 28 14. Everton 24 5 12 7 28-31 27 15. Fulham 24 5 11 8 25-26 26 16. West Brom 24 7 5 12 31-45 26 17. Birmingham 22 4 11 7 21-31 23 18. Wigan 25 4 11 10 22-41 23 19. Wolves 23 6 3 14 24-41 21 20. West Ham 24 4 9 11 24-43 21

Wayne Rooney Manchester United

Wazza Masih Kurang Lima DUA gol ke gawang Aston Villa membuat koleksi golnya musim ini menjadi lima. Itu berarti Rooney butuh lima gol lagi untuk memenuhi ekspektasi pelatih United Sir Alex Ferguson. Fergie - sapaan akrab Ferguson punya alasan tidak mematok target banyak gol kepada Rooney. “Dia (Rooney) sudah lama tidak mencetak dua gol dan itu bukan sesuatu yang mudah dilakukan striker yang tengah membangun kembali kepercayaan dirinya,” kata Ferguson di The Sun. Kali terakhir Wazza - sapaan akrab Rooney - mencetak dua gol dalam satu laga adalah 11 bulan lalu, atau saat United mengalahkan Fulham 3-0 pada 14 Maret 2010. Jika musim ini Rooney baru sekali mencatat dobel gol, musim lalu Rooney sembilan kali melakukannya. Berbeda dengan Rooney, Fergie mematok 30 gol untuk Dimitar Berbatov musim ini. Saat ini, Berbatov sudah mengemas 20 gol. “Jika kami finis dengan Berbatov 30 gol dan Rooney 10 gol, saya akan bahagia. Itu baru dinamakan duet sukses,” jelas Fergie. Menanggapi target yang dibebankan Fergie, Rooney siap memenuhinya. “Sebagai striker, saya selalu ingin mencetak gol. Tapi, itu juga bergantung pada konsistensi tim untuk selalu meraih kemenangan. Saya bahagia dengan permainan saya dan saya harap tidak kehilangan momentum,” urai Rooney sebagaimana dikutip MUTV. Di kesempatan yang sama, Rooney berkomentar atas dua amunisi baru Chelsea di bursa transfer musim dingin, Fernando Torres dan David Luiz. Rooney menyebut, dua pemain berbanderol 75 juta pounds atau sekitar Rp 1 triliun itu potensial mengancam United dalam perburuan juara Premier League musim ini. “Kami tidak pernah menghapus Chelsea dalam daftar pesaing. Justru mereka kini memiliki kekuatan besar dengan kedatangan Torres dan Luiz. Saya harap kami tidak lengah,” ingat Rooney.(dns/bas)

+

REUTERS / Phil Noble P r e m i e r

+

TANTANG: Pemain Aston Villa James Collins tantangan pemain Manchester United Dimitar Berbatov (kiri) pada pertandingan lanjutan sepak bola Liga Premier Inggris di Manchester.

L e a g u e

3 Man United Aston v Villa 1

Rooney Unjuk Gigi MANCHESTER - Wayne Rooney telah kembali. Rooney memborong dua gol dari kemenangan 3-1 Manchester United atas Aston Villa di Old Trafford kemarin dini hari. Gol-golnya dicetak pada menit pertama dan di akhir babak pertama. Nemanja Vidic menambahkan gol pada menit ke-63, sedangkan gol balasan Villa dicetak Darren Bent di menit ke-58. Sebelum mencetak dua gol kemarin, Rooney dikritik karena packelik gol alias baru mengoleksi tiga gol musim ini. Itu pun dua di antaranya berasal dari penalti. Itu berbeda dengan dua golnya ke gawang Villa yang semuanya berasal dari open play. Gol pertama Rooney bahkan cukup fantastis karena tidak hanya tercipta saat laga baru berjalan 48 detik. Berawal dari tendangan ke gawang kiper Edwin van der Sar, Wazza - sapaan akrab Rooney - meneruskannya dengan tendangan teraraah ke gawang dari jarak 18 meter. Sedangkan gol kedua Rooney merupakan sontekan meneruskan umpan Nani. Sir Alex Ferguson, pelatih United, adalah orang yang paling girang me-

lihat Rooney menemukan ketajamannya lagi di depan gawang. “Gol selalu membantu seorang striker,” ujarnya seperti dilansir Reuters. “Dia (Rooney) selalu menunjukkan gairah tinggi dalam bermain dan dia mendapatkan reward atas itu. Orang mungkin harus berhenti mengritiknya,” tambah Ferguson. Pelatih Villa Gerard Houllier ikut memuji aksi Rooney. Houllier mengatakan, apabila Rooney konsisten bermain seperti kemarin, United bakal memperpanjang rekor belum terkalahkan di musim ini. “Rooney membuat perbedaan dan dia dalam puncak permainannya. Penampilannya memaksa pemain kami selalu mengawal pergerakannya sepanjang pertandingan,” terangnya. Selain Rooney, Houllier memberi apresiasi kepada kiper Villa Brad Friedel. Penampilannya di Old Trafford menahbiskan Friedel sebagai pemain tertua yang pernah membela Villa. Yakni berusia 39 tahun dan 259 hari atau dua hari lebih tua dibandingkan pemegang rekor

sebelumnya, Ernest Callaghan. “Brad adalah pemain terbaik di babak kedua. Dia membuat kami tetap dalam permainan dua atau tiga kali. Seandainya kami meraih hasil positif, itu karena kontribusinya,” jelas Houllier. Bagi United, donasi tiga poin atas Villa tidak memberi perubahan dalam konfigurasi klasemen. Keunggulan United dari Arsenal masih lima poin (54-49) dengan kedua tim sama-sama turun 24 laga. Kemarin, Arsenal menang 2-1 atas Everton di Emirates. “Saya tidak terlalu mempermasalahkan itu (gap dengan United, Red). Yang penting adalah anak-anak mampu menunjukkan spirit bermain luar biasa setelah tertinggal lebih dulu. Inilah yang dibutuhkan tim kami dalam persaingan juara,” ungkap arsitek Arsenal Arsene Wenger di Arsenal TV. Juara bertahan Chelsea juga tak beranjak dari peringkat keempat (44 poin) sekalipun sukses membungkam Sunderland 4-2 di Stadium of Light. Kemenangan itu membalas kekalahan 0-3 Chelsea di Stamford

Bridge pada 14 November 2010. Kendati menang, tactician Chelsea Carlo Ancelotti mengatakan bahwa peluang timnya mempertahankan gelar liga cukup berat. “Gap masih sama karena Manchester United juga menang. Kans kami bukan hanya bergantung pada kami karena selama United meneruskan tren positif mereka, kami akan sulit mendekat,” terang Ancelotti kepada Sky Sports.(dns)

Statistik Pertandingan Man United Aston Villa 10 Tendangan ke Gawang 4 13 Tendangan Melenceng 8 3 7 Tendangan Sudut 5 5 Offsides 3 Penyelamatan 5 - Pelanggaran - Kartu Kuning 8 7 Kartu Merah 44% Penguasaan Bola 56%

+

cmyk


Pontianak Post

27

Kamis 3 Februari 2011

healty

recipe Salad Buah Tropis Untuk 2 porsi

Bahan:

A

(waktu persiapan: 10 menit) 250 g pepaya, kupas, potong dadu 2 cm 1 buah belimbing, iris tipis 250 nanas, potongpotong 2 buah jambu biji merah, potong-potong 1 sdm air jeruk nipis

Saus:

150 ml air 50 g gula pasir 1 sdm gula jawa sisir halus 2 tangkai serai, memarkan 3 lembar daun jeruk, sobek-sobek 1 sdt jahe parut

Cara membuat:

(waktu memasak: 15 menit) 1. Saus: rebus air, gula pasir, gula jawa, serai, daun jeruk, dan jahe sampai gula larut dan air rebusan terlihat seperti sirup yang agak kental. Angkat dan dinginkan. 2. Siapkan semua bahan salad sesuai resep. Campur di dalam mangkuk. Bubuhi air perasan jeruk nipis. 3. Siram dengan saus. Aduk rata. Simpan dalam lemari es sedikitnya 1 jam. 4. Sajikan dingin.

Buah, Menjaga Kebugaran Tubuh Tabib Yunani, yang kemudian dikenal sebagai Bapak ilmu kesehatan, Hippocrates, secara khusus pernah berkata, “Let your food be your medicine…and let your medicine be your food.” Pendapat Hippocrates tersebut kemudian menjadi dasar praktek para ahli naturopati, yakni para dokter yang menggunakan bahan pangan dan bahan alami untuk mengobati berbagai penyakit. Salah satu bahan tersebut ialah buah-buahan tropis. Selain memiliki cita rasa menarik, buah tropis juga mengandung kadar gizi dan antioksidan yang berdampak menyembuhkan jika dikonsumsi dalam jumlah yang banyak. Buah tropis sangat kaya vitamin C dan betakaroten yang berperan sebagai zat antioksidan, yakni penghambat aktivitas radikal bebas. Seratnya membantu mengatasi gangguan kolesterol ‘jahat’ dalam darah. Pepaya mengandung enzim papain, yang sangat mirip dengan salah satu enzim pencernaan.Papainbermanfaatmeringankankerjasistem pencernaan, terutama saat mencerna protein. Jambu biji (guava) memiliki kandungan likopen yang tinggi. Likopen telah terbukti mampu memblokir serangan kanker. Selain memberi aroma yang menarik, rempah-rempah yang dipakai dalam resep juga memiliki khasiat ‘obat’. Jahe, misalnya; berkhasiat menghangatkan badan serta membantu mengatasi masuk angin. (*/cq)

Hidangan Kepiting Menggoda Selera

NDA penyuka kepiting? Hidangan laut ini memang disukai oleh banyak orang, karena rasanya yang lezat. Diolah seperti apapun, baik itu digoreng, dimasak asam manis, dibakar, dibumbu taoco, dll, kepiting tetap bikin lidah tergoda merasakannya. Tak heranlah di sejumlah restoran seafood, menu kepi­ ting menjadi andalan para tamu yang datang. Namun ada juga yang dengan alasan lebih menghem a t biaya, memilih untuk memasak sendiri di rumah. Dan cara yang dipakai pun biasanya sa­ngat sederhana, tak pakai ribet dan tak pakai lama, yakni kepi­ ting rebus dengan memasukkan bumbubumbu sederhana. “Saya paling senang sup kepiting buatan mama. Walau bumbunya hanya pakai bawang putih, sahang dan jahe, tapi rasanya maknyuss,” ceplos Kartika (16 th) di Jalan Danau Sentarum Pontianak. Lebih terasa lagi lezatnya apabila pada saat dimakan merasakan daging kepiting yang manis dan gurih. Kuah sop kepitingnya itu saja sudah enak. “Sulitnya makan kepitingnya itu ketika harus mengambil daging di cangkangnya saja, karena harus pakai alat khusus,” tambahnya.

Memang untuk menghemat, biasanya sebagian dari mereka memilih untuk memasak kepiting di rumah. Hanya saja yang dikhawa­ tirkan adalah bagaimana agar kandungan nutrisi dari seafood bercangkang keras

d a n capit ini tak hilang selagi diolah. Mungkin beberapa tips dari Supriyadi, kepala juru masak Restoran Rindang Alam di Jalan Ampera ini bisa dijadikan panduan buat para ibu rumah tangga yang ingin menghidangkan kepiting sebagai menu untuk keluarga tercinta. “Belilah kepiting hidup, bukan yang telah

dibekukan. Sebab, pastinya kepiting hidup jauh lebih terjamin kesegarannya dibanding dengan kepiting beku. Pilih kepiting yang berat karena itu berarti dagingnya banyak,” ka-

tanya sembari mengatakan agar jangan memilih kepiting yang kecil-kecil, karena sulit untuk mengeluarkan dagingnya. Kepiting juga bisa dipilih dari jenis kelaminnya. “Kepiting betina itu lebih enak karena lebih besar dari lelaki dan biasa ada telornya,”

Memilih Kepiting Segar 1. Pilih kepiting atau rajungan yang masih lengkap jari-jarinya, terutama yang capitnya belum putus. 2. Perhatikan matanya, jika bergerak masuk-keluar, tandanya ia masih hidup. Jari-jari yang bergerak pun bisa dijadikan

patokan apakah binatang itu masih hidup atau sudah mati. 3. Karena lazimnya dijual dalam keadaan terikat, angkatlah badannya. Bila terasa ringan, artinya dagingnya kurang padat.

Cara membersihkan :

- Dengan keadaan masih terikat, tanpa dicuci lebih dulu, letakkan kepiting diatas talenan, dengan bagian dada menghadap ke Anda. Belah kepiting tepat di tengah badan dengan pisau tajam. Setelah jari-jarinya tak bergerak lagi, lepaskan tali yang mengikat badannya. Tanggalkan batok yang tinggal separuh, Anda akan melihat insang kepiting. Angkat dan buang. Tanggalkan pula ujung-ujung jari kepiting yang tak ikut dimasak, karena tak ada dagingnya. - Cucilah bersih-bersih di bawah keran air, sambil membuang isi perut yang tampak kehijau-hijauan.

Bagian yang berwarna kekuningkuningan di dalam tubuh kepiting bukanlah kotoran, melainkan lemak. Jika Anda suka, bisa ikut dimasak. - Setelah benar-benar bersih, pukul capit dengan gagang pisau supaya tak retak. Dengan demikian, bumbu akan meresap hingga ke daging capit dan saat makan Anda tak sulit lagi mencari alat untuk memecahkannya. Batok kulit yang sudah dilepas tak perlu dibuang, jika di sekitar bagian dalam tampak ada sesuatu yang menempel. Bagian ini pun enak dimakan. Cuci saja dibawah aliran air, tanpa dikorek. (*/bbsb)

cuapnya. Setelah kepiting dimatikan, masak dan hidangkan sesuai selera. Cara yang sederhana adalah merebus kepiting dan menambahi bumbu sesederhana mungkin, agar rasa asli daging kepiting tetap segar. Karena sebenarnya, bila mere-

busnya tepat, tanpa dibumbui pun, seafood yang direbus sudah lezat untuk disantap. “Dari sananya, seafood memiliki cita rasa gurih manis khas yang terletak di sari atau

air tubuh seafood,” jelas Supriyadi. Sementara untuk memasak kepiting, waktu optimal yang diperlukan adalah 15 – 20 menit dari kepiting dimasukkan. Secara visual, sampai kepiting terlihat merah dan mengapung di air rebusan. Penting untuk diingat, masukkan kepitingnya ketika air rebusan sudah mendidih. “Jangan terlalu lama mengolahnya, karena semakin lama dimasak, dagingnya semakin keras,” jelasnya. Supriyadi menambahkan, memasak kepiting itu tidak usah terlalu ke­ ring, se­ tengah matang s a j a . “Proses s e l a n j u tnya yang mematangkan, apakah itu kepitingnya digoreng, masak saos tiram, asam manis, ke­ piting lada hitam dan berbagai jenis masakan lainnya,” jelasnya. Bila takut bau amisnya tidak hilang, disarankan untuk memilih bumbu yang dapat ditambahkan pada air rebusan, bisa itu garam, merica, jahe, arak masak, daun salam, kaldu instan, dll. Bagaimana, apakah hasil laut yang direbus masih tidak memancing selera Anda? (mel)

Tips Sehat ng i t i p e K i s m u s n Ko

kepiting mengolah Anda tidak ya kn ai eb S • ra digoreng dengan ca ng ai nutrisi ya ung berbag ung nd nd ga ga en m en m • Meski piting juga ke , an tk 76 itu menyeha p tinggi ya yang cuku ol per hari er st kolesterol le ko si 0 Konsum mg/100gr. al sekitar 30 an maksim rk ng ju da an di se n yang rukura kepiting be dapatmg. Sajian p untuk men ku cu h da su ri ha p tia se a. manfaatny kan semua rin yang da ung basa pu nd m la ga da en m at r asam ur • Kepiting atkan kada atau pat meningk it asam urat ak ny pe p at da gi ng en sa P darah. indari atau ) sb baik mengh b h /b bi (* le g. ut go umsi kepitin ns ko si ta memba


28

Pontianak Post ● Kamis 3 Februari 2011

MOVIE FREAK

Belajar Segala Hal

dari Film Cina Meskipun sejauh ini film–film buatan China jarang diminati bagi sebagian orang, tapi bagi Leo Pratama Limas, film besutan China merupakan suatu film yang menarik dan wajib banget untuk ditonton baik untuk kalangan muda maupun orang tua. By : Ghea Lidyaza Safitri MENURUT cowok yang akrab disapa Leo ini, film Cina mempunyai karakteristik tersendiri bagi para penggemarnya. Ia pun menilai tidak sembarang orang bisa menilai film Cina karena doski mengetahui penilaian film Cina tersebut dari sang guru. Sang guru pernah berkata jika poin penilaian film Cina terletak pada penokohan, sehingga para pemeran harus benar–benar menjadi tokoh yang ia perankan, yah semacam mendalami gitu dech sehingga film Cina dapat menghasilkan sebuah film yang memang berkualitas baik dari suara, grafis, alur cerita hingga para pemeran. “Mungkin karena lebih mementingkan kualitas dalam diri manusia, sehingga aku sangat menyukai film Cina,” ungkapnya. Selain itu dalam film Cina juga menampilkan budaya seperti busana k h a s Cina yang s e lalu digunakan

para pemain. Untuk pemilihan film sendiri, Leo sangat menekankan pada dirinya jika film yang ia tonton haruslah film yang mendidik dan menghibur, karena kebanyakan film. Karena dari penggambaran cerita tersebut, dirinya dapat mengambil ilmu pada setiap bagian cerita seperti halnya action, doi dapat belajar kungfu, klasik belajar tentang strategi, dan komedi untuk belajar tertawa. Cowok yang kuliah di FKIP Untan jurusan Bahasa Inggris ini mengaku sangat mengidolakan Jet Lee coz doi suka banget

Chinese Action Movies 2011 GONG XI FA CHAI !

Hmm…selain angpao yang paling dinanti, taon baru imlek juga nggak lengkap tanpa kehadiran film Cina. Shaolin menjadi film action Cina pembuka di tanah air untuk 2011. Tentunya masih banyak lagi yang akan menghiasi layar lebar kita di taon kelinci ini. Berikut 5 di antara banyak film action Chinese yang telah dan akan dirilis sepanjang 2011. Dengan deretan aktor dan aktris ternama, membuat film-film ini semakin dinanti penayangannya. Just check it out.

SHAOLIN Leo Pratama Limas

Coord. Youth Joy Chinese Music Group

sama film Fearless yang menggambarkan tentang seorang pendekar Tionghoa legendaris yang berani menantang petarung asing demi mempertahankan hak dan martabatnya serta rasa cinta dan kebanggaannya terhadap nasionalisme bangsa Tionghoa. Di dalam film Fearless ada cerita yang di dalamnya mengandung tentang ajaran bela diri yang sesungguhnya. Tujuannya untuk melindungi, bukan untuk menyerang orang lain. Film Fearless seperti halnya pepatah Tionghoa yaitu belajar lah dari orang yang berpengalaman karena hal tersebut dapat menghemat 3 tahun usia kita. Karena baginya film yang baik adalah guru yang berpengalaman. Well, berhubung sebentar lagi imlek, doi juga menyempatkan diri untuk menonton perayaan penyambutan Musim Semi di Cina yang biasanya diisi dengan acara unjuk bakat dan seni serta dapat dikatakan sebagai acara televisi yang “wajib” dikemas paling meriah bersama sang keluarga. Tujuanya menghabiskan malam imlek bersama keluarga sebenarnya hanya untuk santai aja. So, sebelum mengakhiri pembicaraannya, doi mngucapkan Selamat hari Imlek buat sobat X yang merayakan. Gong Xi Fat Chai. **

PEMAIN : Andy Lau, Nicholas Tse, Jackie Chan Bagi siapa saja penggemar film kung-fu, Jackie Chan, Andy Lau dan Nicholas Tse adalah pilihan yang tepat. Film ini disutradarai oleh Benny Chan dan sekarang sedang diputar di bioskop untuk menyambut tahun baru Imlek ini. Cerita ini tentang seorang panglima perang tahun 1920 (Andy Lau), yang dikhianati oleh mantan temannya (Nicholas Tse), mendapatkan pemahaman baru tentang hidup dengan bantuan seorang biarawan Shaolin (Jackie Chan).

THE FLYING SWORDS OF DRAGON GATE

PEMAIN : Jet Li, Zhou Xun, Kwai LunMei, Chen Kun Diangkat dari film Dragon Inn (1992), film ini dibuat ke bentuk 3D. Menurut Tsui Hark (sutradara), cerita film ini sangat berbeda dengan film aslinya tahun 1992. Film barunya akan lebih menceritakan sekelompok pendekar yang kembali ke pintu gerbang naga, dengan harapan bisa menemukan cinta mereka sebelumnya dan mencari musuh lamanya. Jet Li akan berperan sebagai seorang Jendral dari Dinasti Ming bernama Chow WaiOn. Zhao Xun akan berperan sebagai kekasih Jet Li bernama Jade.

SHAOLIN THE FLYING SWORDS OF DRAGON GATES

THE GRANDMASTERS

PEMAIN : Tony Leung Chiu Wai, Zhang Ziyi, Chang Chen, Song Hye-Kyo Salah satu film biopic IP Man yang dibuat ulang oleh Wong Kar Wai. The GrandMaster versi Wong Kar-wai ini menceritakan Ip Man, seorang pria kaya raya memiliki bakat bela diri yang luar biasa namun kesehariannya dia tetap seorang pria yang ramah. Di versi ini akan ditampilkan sahabat Ip Man, Master Kung dan anak perempuannya, Kung Yi. Istri Ip Man diperankan aktris terkenal asal Korea Selatan, Song Hye-kyo.

SWORDSMEN

PEMAIN : Donnie Yen, Takeshi Kaneshiro, Tang Wei, Ken Watanabe Disutradarai oleh Peter Chan, Swordsmen (Wu Xia) menceritakan tentang seorang pria (Donnie Yen) yang sedang lari dari kehidupannya, dan berusaha menghadapi masa lalunya yang merupakan seorang pembunuh bayaran. Dikejar agen pemerintah (Takeshi Kaneshiro) pria ini sembunyi dalam sebuah desa bersama istrinya (Tang Wei). Film action dan martial arts ini mengambil setting tahun 1800-an. Peter Chan juga menambahkan cinta, kriminalitas, thriller dan drama kehidupan di dalamnya.

THE GRANDMASTERS SWORDSMEN

THE LOST BLADESMAN

PEMAIN : Donnie Yen, Jiang Wen, Alex Fong Chung-Sun The Lost Bladesman merupakan film yang ditunggu-tunggu kemunculannya oleh pecinta cerita epik zaman tiga kerajaan khususnya di tanah air. Film ini diadaptasi dari novel terkenal berjudul Romance of Three Kingdom atau Samkok berdasarkan judul aslinya karya Luo Guanzhong yang bercerita tentang sejarah Cina di akhir dinasti Han. Fokus cerita film ini adalah tentang kehidupan dan sepak terjang Guan Yu (Donnie Yen), seorang panglima perang termashyur di zaman tiga kerajaan. (int/sya) (Sumber : www. chinesemov.com)

THE LOST BLADESMAN


Pontianak Post l Kamis 3 Februari 2011 Karena seabrek kegiatan model dan presenter, Olga Lydia selalu sibuk. Ia jadi jarang bertemu keluarga. Di hari Imlek, Olga mewajibkan diri off dari segala aktivitas. Olga ingin berkumpul dengan keluarganya pas Imlek. “Saya selalu terkesan kalau Imlek. Karena bisa bertemu dengan keluarga besar dan berkumpul,” kata Olga. Hari Imlek bagi Olga juga sangat mengesankan. Apalagi semua ornament Imlek bisa ditemui mulai di mal, took, dan hotel. “Kayaknya beda banget suasananya. Hiasan Imlek di mana-mana. Saya suka takjub,” kata wanita kelahiran 4 Desember 1976 ini. Ketika berkumpul itulah, Olga memanfaatkan waktu mengobrol dengan keluarga besarnya. “Nggak setiap hari bisa ketemu mereka. Suasananya pasti seru,” ujarnya. Yang paling seru, jelasnya, ketika sesi mengaduk mie menggukanakan sumpit dan sendok. Dalam tradisi itu, siapa yang adukannya lebih tinggi, doanya akan dikabulkan. “Biasanya kita rebutan rebutan sendok. Jadi rame banget, karena mitosnya siapa yang paling cepat dan tinggi doanya yang terwujud,” kata Olga. Ditanya apa doanya, Olga menyebut jodoh. “Karier lancer selalu sehat dan yang pasti dapat jodoh,” jawabnya tertawa. (aal)

&

show

Selebritas

29

Jupe: Montok dan Seksi Gampang Dicari

Bantah Perseteruan untuk Dongkrak Film SETELAH film Arwah Goyang Karawang dikabarkan batal tayang, akhirnya pihak produser memberikan kejelasan. Pada Selasa malam (1/2) Shankar dari pihak produser dan beberapa pemeran film tersebut menghelat jumpa pers di Brew House, Senayan City. Sayang, hanya Julia Perez alias Jupe yang datang. Dewi Perssik (DP) yang tengah berseteru dengan Jupe berhalangan hadir. Shankar mengutarakan, film tersebut tetap ditayangkan. “Kami tidak ingin semua fokus pada konflik Jupe dan DP. Semua mesti kembali fokus ke filmnya,” katanya. Film yang disutradarai Helfi Kardit itu akan dirilis di bioskop mulai 10 Februari mendatang. Ketika ada pembatalan press screening beberapa waktu lalu, film tersebut diisukan batal tayang. “Yang jelas, waktu itu Jupe batal datang,” jelasnya. Terlepas dari konflik yang terjadi, Shankar mengatakan bahwa Jupe dan DP bermain maksimal. Jupe lantas menceritakan pengalamannya saat berakting di film itu. Dia bilang, ada adegan banting-membanting yang harus dilakoni. “Ada adegan istri dibanting oleh suami. KDRT sekali deh. Seandainya membayangkan istri-istri yang disiksa suami, kasihan sekali ya,” ucapnya. Sebelumnya, Shankar menuturkan bahwa dirinya mencari ikon perempuan yang seksi untuk berperan dalam film tersebut. Namun, hal berbeda dikatakan

Olga Lydia

Rebutan Sendok Imlek NINI KARLINA

kpl

Jumpa pers: Jupe dan kuasa hukumnya. Jupe. Menurut kekasih pesepak bola Gaston Castanyo itu, tidak hanya keseksian tubuh yang diperlukan untuk berakting. “Perempuan montok dan seksi itu gampang dicari. Yang sangat susah dicari adalah seorang profesional,” tegasnya. Berbicara masalah profesionalitas, Shankar menyayangkan sikap DP yang melaporkan masalah perseteruannya dengan Jupe ke polisi. “Saat kejadian itu (adegan perkelahian yang mengakibatkan luka di wajah, Red) tiba-tiba DP hilang dari lokasi syuting, lalu menuju ke kantor polisi. Sebenarnya, masalah ini biasa dan umum, ngapain mesti dibesarbesarkan?” tuturnya.

Shankar mengatakan ingin datang ke lokasi syuting kala itu untuk membereskan masalah tersebut. Namun, dia dilarang manajer DP. Shankar juga membantah kabar bahwa perseteruan itu sengaja diatur untuk mendongkrak film. “Film ini multibintang. Fans mereka sangat banyak, jadi buat apa mendongkrak film dengan cara itu?” kilahnya. Secara terpisah, Novi, manajer DP, mengatakan bahwa DP punya jadwal lain sehingga tidak bisa hadir dalam acara tersebut. “Jadwalnya bertabrakan, jadi dia tak bisa datang. Namun, saat tayang perdana nanti, DP mungkin bisa datang,” terang Novi. (jan/c8/tia)

Berniat Populerkan Lagu Daerah

Krisna Mukti Dibui Satu Tahun

Penyanyi Nini Carlina, masih memiliki obsesi untuk tetap beredar. Pelantun Gantengnya Pacarku itu berencana meluncurkan single terbaru dalam waktu dekat. Niat tersebut keluarkan setelah hampir delapan tahun sejak 2002 dia tidak memunculkan album baru. Single baru tersebut akan berbeda dengan warna musik Nini sebelumnya. “Pokoknya, kali ini aku mau bikin sesuatu yang berbeda,” ujarnya saat ditemui di Hotel Mercure Grand Mirama, Surabaya, dalam perayaan Imlek kemarin (2/2). “Tapi, tetap dengan ciri khas aku, dong,” imbuhnya. Keluarnya album baru tersebut tidak lepas dari permintaan para penggemarnya. Menurut Nini, setiap kali dirinya mang-

ASA aktor Krisna Mukti bebas dari hukuman bui tinggal anganangan. Krisna dipastikan masuk hotel prodeo setelah Mahkamah Agung (MA) mengabulkan kasasi jaksa dalam kasus penadahan uang. Putusan ini menganulir putusan sebelumnya dari Pengadilan Negeri (PN) Kendari yang membebaskan Krisna Mukti. “Dipidana dengan 1 tahun penjara masa percobaan 2 tahun,” demikian putusan kasasi yang dibagikan kepada wartawan di MA, Rabu, kemarin. Putusan itu dibuat oleh majelis hakim yang dipimpin Mansyur Kartayasa. Ditemani dua Hakim anggota, Imam Harjadi dan Zaharudin Utama. Tapi, Hakim Imam Harjadi, mengajukan beda pendapat. Dia menilai Krisna seharus-

gung, para fans selalu meminta dirinya membuat album baru. Begitu pula putranya, Beril C.A. yang kini sudah duduk di bangku SMA. Dia menuturkan bahwa permintaan untuk membuat single baru muncul dari anak semata wayangnya tersebut. Sang anak meminta warna musik yang dinyanyikan lebih mengikuti tren musik masa kini. Penyanyi yang berasal dari Banyuwangi tersebut berencana memopulerkan lagu daerahnya. Dia akan menggandeng seniman daerah. Lagu itu akan dinyanyikan dalam bahasa Osing, bahasa daerah masyarakat Banyuwangi. Menurut Nini, banyak potensi yang bisa digali dari lagulagu daerah. Karena itu, lagu daerah perlu dipopulerkan

ke tingkat nasional. Dia juga pernah memopulerkan lagu daerah, yakni Bulan AndungAndung. Lagu tersebut populer beberapa tahun lalu. “Saya akan buat yang lebih bagus lagi,” katanya. Nini juga berencana kembali menggandeng Doel Sumbang sebagai partner. Menurut dia,

Doel dan dirinya adalah pasangan duet yang melegenda. Karena itu, Nini ingin kembali berduet dengan Doel. Untuk yang satu itu, dia akan mencari materi yang cukup matang. Dia ingin, lagu-lagu yang diduetkan dengan Doel lebih baik daripada lagu-lagu sebelumnya. (adh/c12/tia)

nya dihukum hanya satu tahun penjara. “Diharapkan ini menjadi pelajaran bagi yang bersangkutan untuk berperilaku baik dalam berhubungan dengan orang lain, sehingga tidak merugikan pihak

lain,” penjelasan lain di putusan tersebut. Krisna dinilai terbukti bersalah melakukan tindak pidana penadahan sebagaimana dakwaaan Pasal 480 KUHP. Krisna terbukti menerima kiriman uang berturut-turut sebanyak 51 kali dari temannya, Yoyon Resmono dengan total Rp365 juta. Uang itu diduga hasil tindak kejahatan. “Majelis melihat semestinya terdakwa patut dapat menduga kiriman uang dalam jumlah frekuensi cukup banyak itu diperoleh dari cara yang tidak wajar.” Sebelumnya, Krisna dinyatakan bebas oleh majelis hakim PN Kendari, Sulawesi Tenggara, 4 Maret 2010. Atas putusan ini, JPU langsung mengajukan kasasi. (net/gie/aal)


WORLD soccer

30

Pontianak Post Kamis 2 Februari 2011

0 AC Milan v Lazio 0

Tertahan dan Terancam MILAN - Mesin poin AC Milan tersendat pada pekan ke-23 Serie A. Tim berjuluk Rossoneri itu gagal menjauh dari kejaran lawan-lawannya setelah ditahan imbang tanpa gol oleh Lazio di San Siro kemarin dini hari (2/2). Milan yang kini mengoleksi 48 poin, memang masih bertahan di puncak klasemen. Mereka unggul lima poin dari Napoli. Namun, Napoli bisa mengancam

posisi Milan. Sebab, jika dini hari tadi Napoli mampu menaklukkan Chievo Verona, maka gap bisa tereduksi menjadi dua poin. “Kami terlalu terburu-buru pada babak pertama. Banyak juga kesalahan-kesalahan passing yang dilakukan. Lagi pula, Lazio bertahan sangat bagus. Kami punya banyak peluang tapi menyia-nyiakannya,” keluh Massimiliano Allegri, pelatih Milan seperti dikutip Football Italia. Milan memang punya beberapa peluang baTERGELETAK: gus pada Bek AC Milan Nicola Legrottaglie b a b a k tergeletak karena menderita pertama cedera saat AC Milan berhasil melalui ditahan imbang oleh Lazio Mathieu dini hari kemarin di StaFlamini, dion San Siro di Milan. U r b y AFP PHOTO / CACACE Giuseppe Emanuelson,dan

Kirim Bonera-Legrottaglie ke RS LIBOR Kozak menjadi musuh nomor satu AC Milan. Jelas bukan karena ketajamannya di depan gawang. Sebab, tidak ada gol yang mampu dilesakkan striker Lazio asal Republik Ceko itu saat bersua Milan, kemarin dini hari (2/2). Yang membuat kubu Milan kesal bukan kepalang adalah karena gaya main Kozak yang dianggap kasar dan berrisiko mencederai lawan. Padahal, dia berposisi sebagai striker. Kemarin dini hari, Kozak menjadi penyebab cederanya Daniele Bonera dan Nicola Legrottaglie. “Dia mengirim dua pemain kami ke rumah sakit. Padahal, kami sudah kehilangan banyak pemain karena cedera. Saya masih menunggu laporan medis untuk mempelajari apa yang

harus dilakukan,” ketus Adriano Galliani, wakil presiden Milan, seperti dikutip Goal. Ya, terpaksa Bonera harus ditarik keluar saat jeda turun minum karena luka di wajahnya akibat sikutan Kozak. Kemudian, allenatore Milan Massimiliano Allegri memasukkan bek debutan Legrottaglie, tapi dia hanya bermain selama 39 menit. Performa mantan bek Juventus itu cukup baik dalam mengawal jantung pertahanan Milan bersama Mario Yepes. Namun, insiden pada menit ke-84 membuat jidat Legrottaglie terluka. Itu terjadi akibat ditabrak dengkul Kozak. Legrottaglie hanya bisa terkulai lemas karena darah mengucur deras dari jidatnya yang sobek. Terpaksa dia

ditandu keluar lapangan dan segera dilarikan ke rumah sakit. Sebelumnya, Bonera sudah lebih dulu dilarikan ke rumah sakit. Bukan hanya Galliani yang sewot, bek kiri Milan Luca Antonini yang kerap berjibaku dengan Kozak juga memaparkan fakta serupa. “Dia (Kozak) selalu menggunakan sikutnya sepanjang laga, tapi herannya wasit tak pernah melihatnya,” jelas Antonini. Wajar bila Milan langsung berreaksi keras atas cederanya dua pemain di jantung pertahanan itu. Pasalnya, sebelumnya Milan sudah kehilangan banyak pemain. Di lini belakang, ada Gianluca Zambrotta, Alessandro Nesta, dan Ignazio Abate, yang lebih dulu cedera. (ham)

Zlatan Ibrahimovic. Flamini termasuk yang memiliki peluang paling banyak di sisi kiri gawang Lazio. Namun, peluang terbaik dimiliki Ibrahimovic pada menit ke-50. Bola tendangan Ibrahimovic sebetulnya sudah gagal diantisipasi kiper Lazio Fernando Muslera. Sayang, bola membentur tiang kanan lalu mengarah ke tiang kiri dan terpental ke arah Muslera. “Kabar baiknya, kami tetap menjaga gawang kami tetap clean sheet dalam tiga laga beruntun (di Serie A). Kami sudah bermain dalam enam laga dalam kondisi pemain yang minim dan Flamini kami mainkan dalam kondisi belum 100 persen fit,” jelas Allegri. Bagi Lazio, satu poin di San Siro jelas bukan hasil yang buruk. Bahkan, itu bisa menjadi tambahan modal untuk kembali bersaing merebut scudetto. “Untuk bisa membawa pulang poin

dari San Siro, Anda benar-benar butuh keberuntungan,” kata Edoardo Reja, pelatih Lazio. “Kami benar-benar tertekan dan kami bagus dalam bertahan. Kami bisa pulang dengan kepala tegak, apalagi sebelumnya banyak yang memprediksi kami akan kalah di San Siro,” timpal mantan pelatih Napoli tersebut. Keputusan Reja menerapkan serangan balik dan menumpuk tujuh pemain di area pertahanan memang efektif. “Saya hanya berusaha realistis. Milan punya banyak pemain yang absen dan kami juga,” jelas Reja. Ya, opsi Reja di lini depan jelang melawan Milan sangat tipis. Mereka kehilangan Mauro Zarate yang terkena sanksi serta Tomasso Rocchi dan Sergio Floccari yang terkapar cedera. Karena itu, dia terpaksa memainkan Libor Kozak sebagai striker tunggal. (ham/bas)

Chelsea Usung Trisula DTA SUNDERLAND - Keputusan Chelsea memboyong Fernando Torres dianggap bakal menyulitkan pelatih Carlo Ancelotti dalam meracik strategi. Sebab, Ancelotti sebenarnya sudah memiliki komposisi ideal di lini depan. Dalam skema 4-3-3, tiga pemain reguler di depan adalah Nicolas Anelka-Didier Drogba-Florent Malouda dengan Salomon Kalou sebagai pelapis. Keempat pemain itu merupakan mesin gol Chelsea musim ini dengan semuanya telah menembus gol double digit. Anelka mengoleksi 14 gol, Kalou 11 gol, sedangkan Drogba dan Malouda sama-sama 10 gol. Nah, kedatangan Torres otomatis mengubah komposisi. Pertanyaannya, dimanakah Torres ditempatkan dan siapa yang harus dikorbankan ? Ancelotti memberi sinyal apabila opsi yang dipilihnya adalah memainkan bersama Drogba dan Anelka. Trisula DTA (Drogba-TorresAnelka) itu siap ditampilkan saat Chelsea

menjamu Liverpool Minggu nanti (6/2). “Saya tidak sabar menunggu kerjasama Torres dengan Drogba. Torres juga bisa klop dengan Anelka. Tiga pemain itu bisa bermain bersama,” ujar Ancelotti seusai kemenangan 4-2 atas Sunderland kemarin di Chelsea TV. “Saya tahu siapa Torres. Dia pemain yang bisa bermain di semua tim karena memiliki kemampuan fantastis. Dengan kualitasnya, dia tidak akan bermasalah dalam menyesuaikan diri dengan tim kami,” tambah Ancelotti. Bobby Tambling, top scorer sepanjang masa Chelsea (202 gol, 1959-1970) itu, memiliki pandangan sama dengan Ancelotti. “Pemain hebat selalu bisa bermain dengan siapa saja. Saya yakin Carlo akan menemukan posisi ideal untuk Torres,” ungkap Tambling dalam wawancara dengan Reuters. Tambling juga menyebut Torres adalah

Didier Drogba

suksesor tepat legenda striker pemiliki nomor sembilan di Chelsea, Peter ‘Ossie’ Osgood. “Torres seperti Ossie, sama-sama pemain istimewa. Beberapa tahun lalu, ketika dia masih bermain di Atletico Madrid, saya sangat ingin melihat dia bermain di Chelsea,” jelas pria 69 tahunh itu. (dns)


cmyk

Pontianak Post

Kamis 3 Februari 2011

METRO SPORT

31

Damianus Siap Latih Para Petinju Amatir Kalbar

KETUA PSSI

KSAD Bakal Saingi Nurdin

+

CELAH perubahan pada struktural PSSI kembali terbuka. Karena Nurdin Halid bakal mendapatkan persaingan ketika melenggang sebagai bakal calon ketua umum PSSI 2011-2015. Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI George Toisutta berencana turut maju dalam pencalonan ketum PSSI di arena Kongres Empat Tahunan di Pulau Bintan 19 Maret mendatang. Rencananya, George yang didukung Gerakan Reformasi Sepak Bola Nasional Indonesia (GRSNI) bakal mendeklarasikan pencalonannya George Toisutta siang ini di Jalan Jenggala Jakarta. Saleh Ismail Mukadar salah satu motor GRSNI membenarkan hal itu. Namun, Saleh enggan banyak berkomentar ketika disinggung soal hak suara yang bakal menjadi kendaraan George menuju Bintan. Seperti diketahui, majunya bakal calon ketum PSSI harus didukung pemegang hak suara. “Pokoknya ada pemegang hak suara yang mendukung Pak George, tidak perlu disebutkan,” ungkap Saleh kemarin (1/20). Menurut Saleh, Nurdin hanya mengakomodir pihak-pihak yang mau mendukungnya saja. “Dan sebenarnya masih ada pemegang hak suara yang menyadari keterpurukan sepak bola Indonesia saat ini,” sebutnya. Pria yang juga Komisaris PT Persebaya Indonesia itu menyatakan bahwa George adalah sosok yang tepat untuk menggantikan Nurdin. Menurut Saleh, pria asal Makassar tersebut cukup lama mengurus sepak bola. “Sejak awal menjadi perwira, Pak George sudah mengurus PSAD. Dan saat ini PSAD juga sudah tersebar dimana-mana, termasuk di Surabaya,” tegasnya. (uan)

BIO DATA Nama : Jenderal TNI George Toisutta Lahir : Makassar, 1 Juni 1953 (usia 57 tahun) Latar Belakang : Kepala Staf TNI Angkatan Darat mulai November 2009 Panglima Kostrad 2007-2009 Alumni Akademi Militer, Magelang 1976

SEA GAMES 2011

Dewan Kembali Pertanyakan Venue JAKARTA- Pelaksana SEA Games 2011, INASOC dan Kemenpora, kembali melakukan rapat terbuka dengan komisi X DPR RI, kemarin (2/1). Mereka diminta memaparkan kemajuan proses penyiapan sarana utama dan sarana pendukung even olahraga terbesar di Asia tenggara tersebut. “Masih banyak yang belum jelas disini terutama tentang fasilitas. Kami ingin tahu sejauh mana pembangunannya dan apakah sudah sesuai dengan target awal, Dari rapat terakhir, belum ada perubahan,” kata Utut Adianto, salah satu anggota komisi X. Selain menyoroti tentang progres pembangunan,wakil rakyat tersebut juga meminta penjelasan terkait besaran pengajuan anggaran penyelenggaraaan SEA Games dari pihak tuan rumah dan INASOC. Anggaran yang diajukan oleh pihak INASOC sebesar Rp 650 M tanpa rincian, Sumsel mengajukan Rp 500 M dan DKI Jakarta Rp 358 M. Menurut Utut, masih banyak kejanggalan yang ditunjukkan terutama di sisi pembangunan yang belum maksimal. Padahal, venue harus sudah selesai seluruhnya pada akhir Juni mendatang, itu sesuai dengan deadline dari pihak Kemenpora. (aam)

+

Persiapaan Pra PON Budianto/Pontianak Post

SIAP: Para petinju Kalbar masih perlu banyak latihan dan kerja keras untuk meraih target dua emas di PON XVIII Riau 2012.

Atletik Tumpukan Indra dan Feni PON XVIII Riau 2012 PONTIANAK—Pengprov PASI Kalbar optimis di PON XVIII Riau 2012 mendatang, atletik bisa menyumbang medali. Hal itu ditegaskan Pelatih Atletik Kalimantan Barat Adi Fani kepada Pontianak Post kemarin. “Insya Allah jika tidak ada halangan dan kendala, atletik bisa menyumbang dua emas di PON mendatang,” ungkapnya. Dua atlet yang diandalkan untuk merebut medali emas tersebut yakni Indra di nomor jalan cepat putra dan Feni Veronika di nomor lompat jauh, lompat jangkit dan lari 100 meter. “Kemungkinan Feni akan turun di tiga nomor pada Pra PON nanti. Insya Allah di tiga nomor ini dia lolos. Saat ini Feni tercatat sebagai atlet nomor dua nasioanl di nomor lompat jauh dan lompat jangkit,” ungkap Adi Fani. Pra PON atletik, dikatakan Adi Fani, akan dimulai melalui kejuaraan atletik Jatim Open yang akan digelar pada April mendatang. Kemudian akan dilanjutkan dengan ajang seleksi Pra PON kedua yang sekaligus ajang seleksi buat Sea Games di Kejurnas PASI di Jakarta pada Juni mendatang. “Mudahmudahan di kedua ajang ini atlet-atlet kita bisa lolos ke PON,” harap Adi Fani seraya memohon doa dan dukungan masyarakat Kalbar. Jika bicara kualitas, dijelas-

Budianto/Pontianak Post

TARGET: Atletik juga menjadi tumpuan perolehan medali Kalbar di PON mendatang. Terutama di nomor jalan cepat putra, lompat jauh putri dan lompat jangkit putri.

kan PNS di lingkungan Dispora Kalbar ini, idealnya PASI tidak menurunkan banyak atlet di Pra PON mendatang. Beberapa nomor yang dianggap berpeluang, selain jalan cepat putra, lompat jangkit putri, lompat jauh putri dan 100 meter putri, yakni, di jalan cepat putri, nomor estafet putra dan putri. “Untuk nomor jalan cepat putri, atlet kita Sri Juliani memiliki kualitas yang sangat baik, dia juga berpeluang merebut medali di PON. Begitu pula untuk nomor estafet putra dan putri kita juga berpeluang,” katanya. Untuk pengiriman atlet ke Pra PON mendatang, kata Adi, saat ini dirinya masih menunggu konfirmasi dari Pengprov PASI Kalbar mengenai jumlah atlet yang dikirim di Jatim Open April mendatang. Meskipun satgas Pra PON sudah terbentuk, lanjutnya, namun dirinya

belum tahu jumlah atlet yang akan dikirim di Pra PON nanti. “Tapi kita harapkan secepatnya mendapat informasi mengenai hal itu,” tukasnya. Ditambahkan Adi Fani, hal yang paling membantu prestasi para atlet di berbagai ajang tingkat nasional termasuk di Pra PON dan PON mendatang, yakni, karena PASI Kalbar memiliki PPLP dan PPLN. Kedua, wadah ini memberikan kontribusi dalam mencetak para atlet atletik berkualitas. “Terus terang kehadiran kedua wadah ini sangat membantu kami sebagai pelatih,” kata Adi Fani seraya mengatakan di Pra PON mendatang tidak ada acuan umur bagi para atlet yang akan berlaga di ajang tersebut. “Tidak ada batasan umur untuk atlet yang berlaga di Pra PON nanti, sebab, PB PASI mengacu kepada Internasional Olimpic Commitee (IOC),” tandasnya. (bdi)

PONTIANAK-Pelatih tinju Kalimantan Barat Damianus Yordan pesimis target yang diusung oleh Pertina Kalbar dengan raihan dua medali di PON XVIII Riau 2012 bisa diwujudkan dengan materi petinju amatir Kalbar yang ada saat ini. “Saya pesimis target tersebut bisa terwujud. Untuk mewujudkannya kita masih perlu persiapan yang benar-benar matang,” katanya via telpon kemarin. Menurutnya, petinju Kalbar yang ada saat ini masih perlu banyak latihan dan menambah jam terbang bertanding. Hasil di Kejuaraan Jateng Open beberapa waktu lalu, kata Damianus, tidak bisa dijadikan patokan, sebab, kejuaraan tinju tersebut bukan mewakili daerah tapi sasana. “Kecuali itu kejuaraan yang bersifat kejurnas, bisa menjadi acuan bagi prestasi para petinju kita. Sementara di PON nanti, para petinju yang tampil bukan petinju sembarangan, mereka benar-benar yang terbaik bagi daerahnya,” kata dia. Ditanya mengenai peluang Agus Firmansyah, Damianus mengatakan, Agus memang berpeluang untuk merebut medali di PON, jika saja petinju berjuluk “Cobra” ini stabil dalam penampilannya. Sebab, untuk kelas 75 kg, Agus memiliki banyak pesaing, baik itu berasal dari petinju Jawa maupun Maluku. “Untuk merebut emas di PON nanti, Agus harus melakukan sparing partner dengan petinju yang berada sekelas diatas dia atau minimal setara dengan dia. Saya bisa ajak Daud atau Yohanes untuk sparing partner dengan Agus, jika memang Pertina meminta,” ungkap kakak kandung Daud tersebut. Menurut Damianus, ia siap saja membantu menjadi pelatih para petinju amatir jika memang dipinta oleh Pertina

Kalbar. Sebab, hal yang sama juga pernah diutarakan Ketua Umum KONI Kalbar beberapa waktu lalu. “Kemarin Pak Machmud secara lisan pernah meminta saya untuk melatih para petinju yang akan berlaga di Pra PON nanti. Sebagai insan tinju saya siap saja, namun, jika dari Pertina juga meminta demikian,” ungkapnya. Sayangnya, kata Damianus, masih ada perbedaan pandangan antara Pertina Kalbar dan dirinya mengenai tinju professional dan amatir. Permasalahan dikotomi kedua kelas itu sebenarnya tidak perlu dipermasalahkan, sebab, lahirnya tinju professional selalu dimulai dari amatir. “Dari amatirlah yang bisa melahirkan para petinju profesional. Menurut saya tidak ada perbedaan antara kedua kelas ini, hanya terkadang orang-orang tinjulah yang membuat pandangan kedua kelas itu menjadi jauh berbeda,” ungkapnya. Pandangan Damianus yang memang malang melintang di dunia tinju amatir dan professional ini memang cukup masuk akal. Menurutnya, materi dan kualitas para petinju Kalbar dibandingkan dengan petinju luar Kalbar masih kalah. Terutama dalam jam terbang bertanding. Minimnya jam terbang para petinju Kalbar menjadi masalah yang cukup signifikan dalam mengukur kualitas para petinju daerah ini. “Para petinju kita sebenarnya banyak yang bagus, Tapi memang harus diakui kita masih kurang jam terbang. Sementara para petinju di Jawa, Maluku dan Sumut yang menjadi pesaing kita memiliki jam terbang yang tinggi. Ini harus menjadi catatan bagi insan tinju daerah ini untuk terus menggulirkan dan mengikuti kejuaraan tinju di luar Kalbar, agar para petinju kita menjadi lebih baik dan berkualitas,” tandasnya. (bdi)

+

+

cmyk


TOTAL SPORT

32

Pontianak Post

Kamis, 3 Februari 2011

Tuntut Perhatian Dani Pedrosa

reuters

KALAH : Kekalahan Spurs dari Blazers bisa dikatakan mengejutkan. Sebab, Spurs tak mampu membendung Blazers yang dibelit cedera para pemain bintangnya.

Dihajar Cedera, Blazers Hajar Spurs PORTLAND - San Antonio Spurs harus menaikkan standar kewaspadaannya. Status sebagai tim dengan rekor menang kalah terbaik membuat mereka menjadi lawan yang harus dijatuhkan oleh para rivalnya. Masa dua pekan mendatang menjadi fase berat bagi tim asuhan Gregg Popovich itu.Sejak kemarin (2/1) WIB hingga menjelang akhir pekan NBA All-Star mendatang, Spurs selalu jauh dari kandangnya. Mereka melakoni sembilan laga away secara beruntun. Dalam rangkaian itu, mereka menelan kekalahan di away perdananya dari Portland Trail Blazers. Spurs, yang sejauh ini memegang catatan kekalahan paling sedikit, menyerah 86-99 oleh Blazers. Itu menjadi kekalahan kedelapan bagi Spurs sepanjang bergulirnya musim reguler. Kekalahan tersebut tak berpengaruh pada status Spurs sebagai pemuncak klasemen sementara wilayah barat, maupun tim terbaik di NBA saat ini. “Kemenangan yang benarbenar bagus untuk tim ini, dengan mengalahkan tim terbaik di liga. Beberapa hari istirahat seperti benar-benar membantu tim kami,”

ujar Nate McMillan, pelatih Blazers pada Associated Press. Kemenangan Blazers atas Spurs tersebut bisa dikatakan mengejutkan. Sebab, tim yang masih berada di peringkat kedelapan wilayah barat itu sedang dirundung masalah cedera para pemain bintangnya. Tepatnya, cedera yang menyerang lutut. Pelatih McMillan terpaksa memainkan Forward Nicholas Batum sebagai starter, meski masih belum sembuh dari cedera lutut. Meski berdasarkan pemeriksaan MRI cedera itu tak serius, tentu saja Blazers waswas. Sebab, tiga bintangnya sudah tumbang dengan cedera yang nyaris sama. Center Greg Oden, peringkat teratas pada draft pick 2007, divonis absen hingga akhir musim setelah menjalani operasi microfacture pada lututnya, November lalu. Guard langganan All-Star Brandon Roy juga masih belum bisa tampil setelah menjalani operasi arthroscopic pada kedua lututnya, 17 Januari lalu. Sementara, Center Marcus Camby juga masih dalam pemulihan setelah mengalami cedera lutut kiri pada 20 Januari. Dengan kondisi yang sedang pincang itu, Blazers mampu melumpuhkan Spurs yang nyaris tanpa masalah dalam skuadnya.

Selain itu, catatan tandang Spurs juga menakutkan. Sebelum bertamu ke Rose Garden markas Blazers, baru lima kali Spurs kalah di kandang lawan , jumlah itu juga menjadi catatan kekalahan away paling sedikit sejauh ini. Dalam kondisi terbatas itu, forward LaMarcus Aldridge menunjukkan kebintangannya. Di mencetak 40 poin yang merupakan catatan tertinggi dalam karirnya. Selain itu, dia masih menambahnya dengan sebelas rebound. “Malam ini rasanya menyenangkan,” tutur Aldridge. Dengan catatan tersebut, Aldridge makin mengukuhkan namanya sebagai salah satu kandidat pemain All-Star dari wilayah barat. Dia bersaing dengan rookie Blake Griffin (LA Clippers) dan Kevin Love (Minnesota Timberwolves) untuk memenangkan hati para pelatih yang berhak menentukan pilihan. Pengumuman penghuni skuad All-Star akan dilakukan Kamis (3/1) waktu setempat atau besok WIB. Sementara, Spurs terpaksa menjauh dari kandangnya hingga dua pekan mendatang. Kandang mereka, AT&T Center menjadi tuan rumah Stock Show and Rodeo. Karena itu, rentetan away kali ini disebut sebagai “Rodeo Road Trip”. (ady)

Jauh Lebih Cepat di Hari Kedua SEPANG - Dani Pedrosa kemarin (2/2) menyampaikan pesan tegas kepada seluruh penggemar MotoGP di seluruh dunia: Dia masih wajib diperhitungkan sebagai pembalap utama Repsol Honda. Pada hari kedua uji coba MotoGP di Sirkuit Sepang kemarin, pembalap mungil Spanyol itu tampil spektakuler. Meski hanya keliling 39 kali (lebih sedikit dari kebanyakan pembalap lain), dia mampu mencatat waktu yang mengagumkan. Dengan motor RC212V terbaru,

Pedrosa mengelilingi sirkuit sepanjang 5,5 km itu dalam waktu 2 menit dan 0,770 detik. Lebih dari setengah detik lebih baik dari seluruh peserta uji coba yang lain! Hingga kemarin, Pedrosa adalah satu-satunya pembalap yang mampu mengelilingi Sepang dalam waktu di bawah 2 menit dan 1 detik. Memasuki musim 2011 ini, nama Pedrosa memang agak diabaikan. Kehadiran Casey Stoner di Repsol Honda membuat sorotan orang tertuju kepada juara dunia 2007 asal Australia tersebut. Apalagi, pada uji coba penutup 2010 dan hari pertama uji coba Sepang Selasa lalu (1/2), Stoner mampu mencatat waktu terbaik. Kemarin, Pedrosa benar-benar ingin menunjukkan bahwa dia masih layak jadi unggulan. Pembalap 158 cm

itu sudah tancap gas secepat mungkin sejak pagi. Praktis, posisinya tidak tergeser dari awal sampai uji coba berakhir pukul 06.00 waktu setempat (05.00 WIB). Stoner akhirnya berada di urutan kedua, namun baru meraihnya pada jam terakhir uji coba.Dengan hasil hari kedua ini, Pedrosa juga menunjukkan kalau kondisi fisiknya sudah tidak lagi memberi banyak masalah. Pada akhir musim 2010 lalu, Pedrosa berkutat dengan cedera bahu parah. Dia bahkan harus banyak istirahat sepanjang musim dingin (libur) untuk recovery. Usai hari pertama Selasa lalu, Pedrosa mengaku lega dengan kondisi fisiknya. “Tentu saja saya merasa masih kurang kuat saat mengerem, dan bahu saya terasa kurang stabil saat motor meliuk-liuk. Tapi saya sudah tidak lagi kram dan ini sangat positif bagi saya,” paparnya waktu itu.Bahu tak lagi sakit, Pedrosa pun lebih garang pada hari kedua. Kecepatan Pedrosa ini tentu membuat Repsol Honda senang bukan kepalang. Secara keseluruhan, tim itu terkesan paling garang di Sepang. Bukan hanya cepat dengan Stoner dan Pedrosa, pembalap ketiga Andrea Dovizioso pun sangat kompetitif. Pada hari pertama, Dovizioso dapat beban melakukan tes perbandingan komponen 2010 dan 2011. Kemarin, dia bisa lebih bebas melaju, dan akhirnya mencatat waktu terbaik keempat. Kalau Dovizioso terus improve, Repsol Honda bisa mengakhiri uji coba dengan menyapu urutan tiga terbaik. Pesaing utama Repsol Honda masihlah tim juara bertahan, Yamaha Factory Racing. Pada hari perdana, sang juara dunia Jorge Lorenzo mencatat waktu terbaik kedua. Kemarin, giliran rekannya Ben Spies yang lebih baik, mencatat waktu terbaik ketiga di selasela pasukan Repsol Honda.Kemarin, Yamaha Factory Racing turun dengan warna biru, setelah di hari pembuka turun dengan motor hitam. Untuk menyaingi Repsol Honda, tampaknya Yamaha masih butuh paket mesin lebih perkasa. Mesin versi 2011 pada Yamaha YZR M1 masih belum sekuat yang diharapkan. Paling tidak, itu komentar Jorge Lorenzo. “Kalau kita bandingkan dengan mesin 2007, tentu ini jauh lebih garang. Tapi kalau saya membandingkan motor (2011) dengan spek terakhir 2010, bedanya tidak terlalu banyak. Kami butuh akselerasi dan power lebih baik,” ungkap Lorenzo seperti dilansir Motorcycle News.(aza)

Uji Coba Perdana Formula 1 di Valencia - Hari Kedua

Lho, Knalpot kok ke Depan Pada 2009, double diffuser bikin heboh. Tahun lalu, giliran f-duct jadi bahan omongan. Tahun 2011 ini” Siap-siap untuk sering membahas soal sistem knalpot radikal! Uji coba perdana Formula 1 di Valencia, Spanyol, lebih banyak digunakan untuk perkenalan mobil dan pengecekan sistem. Belum untuk benar-benar adu kece-

patan. Sejauh ini, yang lebih sering jadi omongan pun bukan siapa yang tercepat. Melainkan siapa yang memiliki fitur mobil paling unik. Sejauh ini, omongan terbanyak ada di seputar sistem knalpot milik Renault (Lotus Renault, bukan Team Lotus-Renault), yang tampaknya bakal banyak diadopsi tim lain dalam waktu dekat. Ketika diperkenalkan pada Senin, 31 Januari lalu, mobil Renault memang tidak langsung menyedot perhatian.

Detail mobil itu pun sulit ditangkap karena warnanya yang hitam dan emas gelap. Baru ketika orang lebih ngeh dan mobil itu mulai turun di lintasan Selasa lalu (1/2), sistem knalpotnya menjadi perhatian utama. Bagaimana tidak, knalpot itu tidak mengarah ke belakang seperti mobil pada umumnya. Lubangnya justru berada di bagian depan sidepod! Lubang knalpot itu “disembunyikan” di belakang sepasang barge board yang

menghiasi sisi kokpit mobil Renault. Beberapa waktu lalu, Renault memang sudah memberi tanda-tanda punya fitur aneh. Mereka bilang bakal menampilkan mobil dengan desain berani. Seberapa berani” Baru sekarang ada jawabannya. Target sistem knalpot ini, rupanya, adalah memperbaiki aerodinamika. Yaitu meningkatkan downforce (daya tekan) yang dihasilkan bagian dasar mobil. Logikan-

Tim Lotus Renault

ya, semakin banyak angin dari depan, semakin banyak angin berhembus ke belakang dan

diolah menjadi daya tekan. Principal Renault, Eric Boullier, menegaskan kalau pihaknya siap mengambil risiko dengan sistem tersebut. Sebab, hanya dengan cara beranilah timnya bisa melejit ke depan. “Memang selalu berisiko. Saya senang kami punya desain yang kreatif. Kami jelas memberi dukungan penuh kepada tim teknis, karena kami ingin cepat. Kami ingin berada di depan,” tandasnya seperti dikutip Autosport. Yang lebih menghebohkan, Renault kabarnya bukan satu-satunya tim yang akan menggunakan sistem knalpot radikal ini. Sejumlah

tim kabarnya siap memakai sistem yang sama, dan segera menggunakannya sebelum lomba pertama digulirkan di Bahrain, 13 Maret mendatang. Auto Motor und Sport Jerman melaporkan bahwa McLaren-Mercedes bakal punya sistem yang sama ketika mobil baru mereka, MP4-26, diluncurkan pada 4 Februari nanti di Berlin. Mercedes GP pun rupanya sudah menyiapkan konsep serupa. “Renault telah berpikir di jalan yang benar. Kami sedang menyiapkan solusi serupa,” ungkap Ross Brawn, bos Mercedes GP, seperti dilansir ESPN. (azrul ananda)


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.