Pontianak Post

Page 1

Pontianak Post Jumat 3 Februari 2012 M / 11 Rabiul Awal 1433 H

Eceran Pontianak Rp.2.500

P er t a m a dan Terut a m a d i Kalim an t an Barat

Militer Dalangi Kerusuhan Mesir Bermusuhan Sekaligus Bergandengan

74 Orang Tewas dan 1.000 Luka, Ketegangan Meluas KAIRO – Sembari membopong dua fans klub tamu, AlAhly, yang sudah tewas, Mamdouh Eid setengah berlari dengan sisa tenaga menuju pintu keluar Stadion Port Said, Port Said, Mesir, dini hari kemarin WIB. Suasana di stadion berkapasitas 18 ribu orang itu sudah mendidih: fans klub tuan rumah, Al-Masry, memburu dan menghajar pendukung serta pemain Al-Ahly dengan batu, botol, tongkat, bahkan senjata tajam. Sial bagi Eid, sampai di depan pintu keluar, petugas tak mau membuka pintu. Manajer eksekutif Komite Suporter Al-Ahly itu pun akhirnya mengikuti langkah para pemain Al-Ahly menuju ruang ganti dan meletakkan jenazah dua suporter tersebut di sana.

BEGITU mendengar kerusuhan meletus di laga Al Masry melawan Al Ahly di Port Said, pelatih Zamalek Hassan Shehata langsung mengambil keputusan tegas. Para pemainnya yang beristirahat pada jeda setelah babak pertama melawan Al Ismailiya di Stadion Kairo dilarang kembali ke lapangan. Itu bentuk solidaritas Shehata kepada korban yang berjatuhan di Port Said meski Zamalek dan Al Ahly sejatinya dua klub sekota yang sangat bermusuhan. Keputusan tersebut sempat memicu ketidakpuasan sejumlah fans Zamalek. Mereka membakar beberapa sudut stadion. u

Ke Halaman 7 Kolom 5

u

Ke Halaman 7 Kolom 1

AFP PHOTO / Mahmud ham

rusuh : Kerusuhan besar kembali terjadi di Mesir, pemicunya di lapangan hijau saat pertandingan sepak bola antara AlMasry dan Kairo Al-Ahly di Port Said. (insert) detik-detik awal pertikaian di lapangan.

Maut di Lapangan Hijau Lima tragedi sepak bola yang menelan korban paling banyak selain yang terjadi Port Said, Mesir, dini hari kemarin WIB.

24 Mei 1964 318 orang tewas saat suporter Peru mengamuk dalam laga kualifikasi Olimpiade 1964 melawan Argentina di Stadion Nasional, Lima, Peru.

20 Oktober 1982 Sekitar 300 orang tewas saat berdesakan di tangga yang sempit dan licin menuju tribun Stadion Luzhniki, Moskow, Rusia, saat laga Piala UEFA antara Spartak Moskow versus Haarlem.

12 Maret 1988 Karena berebut meninggalkan Dasarath Rangsala Stadium, Kathmandu, Nepal, untuk menghindari badai, 93 orang tewas.

15 April 1989 Robohnya dinding di Stadion Hillsborough, Sheffield, Inggris, saat dihelat laga semifinal Piala FA antara Liverpool versus Nottingham Forest menewaskan 96 suporter Liverpool.

1 Mei 1996 Penonton laga Liga Ghana antara Hearts of Oak versus Asante di Accra Sports Stadium, Accra, Ghana, rusuh dan polisi pun harus menembakkan gas air mata. Total 127 orang tewas. Sumber: BBC, Reuters

Genset Meledak, 4 Ruko Hangus

selebritas

Julia Perez

Kesal Dikabarkan Meninggal RABU malam (1/2) beredar pesan melalui BlackBerry Messenger yang mengabarkan bahwa Julia Perez dan Gaston Castano mengalami kecelakaan di Surabaya. Pasangan kekasih itu dikabarkan kecelakaan di jalan tol Darmo Satelit Km 46. Mereka naik taksi menuju Bandara Internasional Juanda, lalu taksi tersebut mengalami ban pecah dan menabrak truk. Jupe meninggal di tempat dan Gaston patah tulang. u

Ke Halaman 7 Kolom 5

HUKUM

Dipukul Oknum Polisi SEORANG oknum anggota polisi dilaporkan ke Propam Polresta Pontianak. Atas dugaan aksi pemukulan pada Selasa (31/1) subuh lalu. Korban dan pihak keluarga bersikukuh tidak akan mencabut laporan. Sekaligus meminta Kapolda Kalbar menindak tegas anggotanya yang dinilai telah bersikap arogan. Korban yaitu Riyandi (35) beralamat di Jalan Tanjung Harapan. Dia menjadi korban pemukulan di kediamannya sendiri. Setelah oknum anggota polisi berinisial Briptu DM datang dengan membawa teman. Berkendaraan mobil dan sepeda motor. u

Ke Halaman 7 Kolom 1

Subuh Dzuhur Ashar Maghrib Isya 04:35 11:58 15:20 18:03z 19:14 Sumber : Kanwil Kemenag Kalbar

PONTIANAK— Empat ruko di Jalan Setia Budi Pontianak Selatan hangus dilalap api. Daerah pusat bisnis dan padat penduduk itu, berubah menjadi tegang. Gumpalan asap tebal yang dibuntuti dengan percikan api serta tiupan angin kencang, membuat keadaan semakin genting, Kamis (2/1), sekira pukul 12.30 wib. Suara menggelegar terdengar keras di ruko tersebut, membuat korban kalang kabut untuk menyelamatkan diri. Untung, tidak ada korban jiwa dalam kebakaran ini. Kendati demikian, barang berharga yang berada di dalam ruko milik korban gagal diselamatkan. Begitu juga pada peralatan u

Ke Halaman 7 Kolom 1

TERBAKAR: Kebakaran meludeskan empat buah ruko di Jalan Setiabudi, Kamis (2/2) siang. Petugas pemadam kebakaran bahu membahu memadamkan api di kawasan bisnis yang berdempetan bangunannya. MUJADI/PONTIANAK POST

Feri Tenggelam

Kebakaran Jadi Tontonan, Gerak Pemadam Terhambat Insiden kebakaran mengundang banyak cerita. Selain menghanguskan bangunan juga menjadi tontonan warga. Kerumunan itu menimbulkan pemandangan tersendiri di lokasi kebakaran Bunyi sirine mobil pemadam kebakaran membelah kesunyian kota Pontianak pada Kamis (2/2) siang. Suaranya menjadi tanda telah terjadi kebakaran. Yang pastinya mengundang rasa penasaran. Dimana Kebakaran? Mungkin itu menjadi pertanyaan utama. Ketika melihat iringan mobil pemadam melintas dengan kecepatan tinggi.

Demikian pertama yang ada dibenak Iwan. Pemuda beralamat di Tanjung Raya ini semula mengaku terperanjat. Mendengar kabar kebakaran. Suara sirine mobil pemadam kian mempertebal rasa penasarannya. Sehingga membuat dia bisa berada di Jalan Setia Budi. Lokasi insiden kebakaran. Iwan menjadi salah seorang dari sekian banyak warga yang berkerumun di tempat kebakaran. Maka tidak heran lokasi kebakaran terasa kian sesak. Karena dipadati warga yang sekedar ingin menyaksikan kebakaran. Meski hanya sebatas melihat. Tanpa tahu siapa korban kebakaran. Mata Iwan terus mengarah ke

tempat kepulan asap. Sesekali tampak orang mengungkapkan kata permisi kepada dirinya. Karena begitu sempit ruang untuk melintas. Namun dirinya tetap tidak terpengaruh. Senantiasa berdiri melihat kobakaran api. Tidak beranjak maupun berpindah. Ia sendiri memang sudah terbiasa menyaksikan kebakaran. Seakan menjadi tontonan untuk menjawab rasa penasaran. Meski terkadang ingin tahu penyebab dan siapa korban kebakaran. Tetapi semua bukan tujuan utama. Paling utama yakni menyaksikan kebakaran. “Sudah biasa kalau u

Ke Halaman 7 Kolom 1

Lebih dari 100 Hilang PORT MORESBY – Kecelakaan kapal laut terjadi di perairan Papua Nugini (PNG) kemarin (2/2). Lebih dari 200 orang berhasil dievakuasi dengan selamat setelah feri yang membawa sekitar 350 penumpang tenggelam kemarin pagi. Tetapi, lebih dari 100 orang lainnya masih hilang dan dikhawatirkan tewas tenggelam. Feri MV Rabaul Queen tenggelam ketika berlayar dari Kimbe, zona penyelaman u

Ke Halaman 7 Kolom 5

Kondisi Bima Pascatragedi Berdarah di Pelabuhan Sape

Masih Trauma, Setiap Malam Blokade Jalan Raya Tragedi di Pelabuhan Sape, Bima, Nusa Tenggara Barat (NTB), sudah sebulan berlalu. Namun, masyarakat setempat masih belum bisa melupakan bentrokan yang menelan korban jiwa itu.

BLOKIR AKSES: Warga desa jalan bendungan Sumi kecamatan Lambu melakukan aksi blokir jalan akses dari kecamatan lambu hingga kecamatan Lengkudu pasca insiden pembakaran kantor kabupaten Bima .

UMAR WIRAHADI, Bima Rabu petang (1/2) mobil Daihatsu Taruna yang ditumpangi Pontianak Post dari Bandara Sultan Muhammad Salahudin, Bima, tiba di Pelabuhan Sape. Perjalanan tersebut menempuh jarak 55 kilometer. Gerimis yang turun tidak mengganggu aktivitas di pelabuhan kala itu. Kendaraan hilir mudik keluar masuk pintu pelabuhan. Tragedi di Pelabuhan Sape yang menewaskan dua orang pada 24 Desember lalu,

tampaknya, tak lagi menghantui warga setempat. Namun, kondisi itu berbeda dari yang terjadi di Kecamatan Lambu. Di wilayah dengan 12 desa tersebut, laju kendaraan yang kami tumpangi tak lagi mulus. Jalan raya ditutup. Batu-batu gunung dan pohon diletakkan melintang di tengah jalan. Jarak dari satu titik dengan lainnya sekitar 50 meter. Ketika malam semakin larut, jalan sepanjang 3 kilometer ditutup total. Tak ada cara lain, kami pun berjalan kaki sambil menyapa warga. u

Ke Halaman 7 Kolom 1

Boy Slamet/ jawa pos

Online: http://www.pontianakpost.com/

*Mempawah, Sambas, Singkawang, Bengkayang Rp 3.000 *Landak, Sanggau, Sintang Rp 3.000 *Ketapang & KKU Rp 4.000 *Kapuas Hulu Rp 3.000 C

m

y

k

Jawa Pos Group Media


opini

2

Pontianak Post

l

Jumat 3 Februari 2012

Manusia dengan Wajah Menawan Ketika Allahuyarham Ayatollah Khomeini keluar dari pintu pesawat udara yang membawanya pulang ke Iran, setelah terjadi “kekuatan rakyat“ yang menggulingkan diktator Syah Iran, ia disambut jutaan masa dari berbagai lapisan. Seorang wartawan senior dan failasof berasal dari Amerika Serikat, Calson, non muslim, yang juga ikut meliput merasa kagum ketika melihat wajah dari Pemimpin Spiritual Iran itu. Apa rahasia dibalik semuanya itu? Rasul SAW bersabda, “Barangsiapa salat malam, dan salat itu dilakukannya dengan baik, maka Allah SWT memuliakannya dengan 9 perkara, lima di dunia dan empat di akhirat. Salah satu dari 5 kemuliaan di dunia ini ialah ‘tampak bekas ketaatannya pada wajahnya.’ Sudah menjadi kebiasaan Khomeini, sejak remaja menekuni salat tahajjud dan banyak membaca Al Quran. Bahkan ketika dalam pengasingannya di Perancis selama belasan tahun, kuantitas amalan nafilah tersebut beliau tingkatkan. Pada suatu hari Al Hassan Basri RA ditanya, “Mengapa orangorang yang bertahajud pada malam hari menjadi manusia dengan paras yang paling bagus?“ Ulama kharismatik kota Basrah itu menjawab, “Sebab, mereka telah berkhalwat dengan Tuhan

oleh

Uti Konsen.U.M Yang Maha Penyayang, sehingga Dia memberikan cahaya dari cahaya-Nya kepada mereka.“ “Benar , orang orang bertahajjud pada malam hari akan dikenal orang lain. Lihatlah,. bukankah mereka tidak seperti manusia lainnya? Kamu bisa melihat muka mereka bercahaya, indah dan kemilau. Ini semua merupakan pertanda orang-orang yang taat. Makanya kita jangan heran bila Al Hassan Al Basri mengatakan demikian. Sebab sebagaimana telah diketahui, apabila Hasan Al Barsi terlihat oleh orang-orang, mereka akan beribadah kepada Allah selama seminggu dengan penuh kekhusyuan. Pasalnya paras Hasan al Basri sangatlah indah, berwibawa, dan memiliki ciri-ciri orang saleh“ (Buku Meraih Kenikmatan Ibadah oleh Amru Khalid). Imam Ja’far RA berkata, “Salat tahajjud menjadikan wajah menawan, memperbagus akhlak, mengharumkan tubuh, menambah rezeki, melunasi hutang, menghilangkan kesedihan dan mempertajam pandangan.“ Sa’d bin Musib RA bertutur, “Orang yang salat malam akan dijadikan oleh Allah pada wajahnya

bersinar, yang menjadikannya dicintai oleh setiap muslim dan akan dilihat oleh orang yang belum pernah melihatnya sehingga ia berkata, ‘Sesungguhnya aku senang dengan orang ini.‘” Seorang santri putri di Ponpes Hidayatullah Balikpapan, menurut pandangan umum wajahnya dianggap jelek. Sampai-sampai orangtuanya menyampaikan bahwa kalau anak saya kawin, kawinlah semua wanita di dunia ini. Orangtuanya pun tidak yakin kalau anak perempuannya itu bisa laku. Ternyata, santriwati tersebutmenikahdenganseorang peria yang cukup lumayan penampilannya. Orangtuanya pun heran. Dia berdecak kagum lalu spontan komentar, “Pintar betul orang pesantren membuat orang laku.“ Allahuyarham Abdullah Said berusaha meluruskan. Itu bukan karena kepintaran orang pesantren, tapi karena pengaruh salat lail. Di wajah santriwati itu ada secercah cahaya yang bersinar sehingga orang melihatnya cantik. Juga doa-doanya ketika salat lail makbul. (Buku Mencetak Kader oleh Manshur Salbu). Dari pengalaman yang boleh dicoba, “ Silakan salat lail 7 Malam berturut-turut ,bagi pemula. Sebelum salat lail, silakan foto dulu. Sesudah salat lail berturut-turut itu berfoto lagi. Lihatlah bedanya,

pasti wajah akan kelihatan bersinar,” kilah Abdullah Said. Namun tentunya kita bertahajud bukanlah bertujuan supaya wajah jadi bersinar. Salat tahajjud memang merupakan anugerah yang teramat berharga. Disamping menyenangkan Allah, salat ini juga menjamin keselamatan dari malapetaka dan menjadikan kita tenang dan jernih. Nah kalau hati kita tenang, pasti memantul ke wajah yang selalu nampak ceria. Kedekatan dengan Allah pada malam hari membuat para sahabat rindu akan datangnya malam, karena ibadah pada waktu itu terasa sangat nikmat. Sebagian dari kaum arif sampai mengatakan, “ Di dunia ini tidak ada sesuatu yang menyerupai kenikmatan surga kecuali yang didapatkan oleh ahli zikir di dalam hati mereka di malam hari, yaitu lezatnya bermunajat kepada Allah.“ ”Selain menghapus dosa, tahajjud juga akan menyinari wajah seseorang di siang harinya dan menjadikannyasemakinrupawan dan menghilangkan penyakit dari dalam tubuh“ (Buku Munajat di Tengah Malam oleh Salamah Muhammad Abdul Kamal). Dr.Aidh Al Qarni menulis, “Qiyamul Lail akan menciptakan kebahagiaan jiwa dan kedamaian di dalam dada. Rasulullah saw telah menyebutkan di dalam hadis bahwa yang bangun tengah malam, mengingat Allah, kemudian mengambil wudhu dan melakukan salat, maka dia akan semakin energik dan jiwanya tenang yang memantul kewajah penuh kedamaian.“ Wallahualam. **

a

Editorial

Komitmen Tumbuh dan Berkembang Bersama PERINGATAN hari ulang tahun Pontianak Post ke 39 berlangsung sederhana kemarin. Acara syukuran dilaksanakan di Lantai VI Graha Pena Pontianak. Diikuti para pimpinan dan staf dari berbagai bagian. Komisaris Utama Drs H Tabrani Hadi juga mengikuti kegiatan yang diwarnai pemberian cenderamata kepada enam karyawan yang akan memasuki masa purna tugas tahun depan. Apreasiasi kami sampaikan kepada para pembaca dan relasi. Ucapan selamat melalui SMS dan BBM terus kami terima.

Begitu juga karangan bunga. Bahkan ada juga yang datang langsung ke kantor memberikan ucapan selamat. Seperti kebiasaan tahun-tahun sebelumnya, kami juga mengunjungi pembaca dan relasi di kediaman maupun tempat usaha mereka. Tumbuh dan berkembangnya Pontianak Post hingga usia 39 tahun tidak bisa dilepaskan dari peran pembaca dan relasi. Hubungan dengan pembaca terjalin tidak hanya sekadar sebagai pembeli atau langganan koran saja. Begitu juga hubungan dengan relasi.

Tidak sebatas memberlakukan mereka hanya sebagai pemasang iklan. Namun jalinan hubungan itu kami artikan bagaimana kedua belah pihak merasa memiliki manfaat dan nilai tambah yang lebih besar. Rubrikasi halaman menjadi jembatan untuk itu. Halaman Nouvelle misalnya. Kami memberikan kesempatan kepada pembaca untuk dapat berbelanja gratis senilai Rp500 ribu di Supermarket Mitra Anda. Untuk bisa mendapatkan hadiah ini, pembaca cukup menggunting kupon yang ada di koran. Kemudian dilakukan pengundian. Mereka yang bernasib baik mendapatkan kesempatan berbelanja. Untuk berbelanja ada aturan mainnya. Waktu yang tersedia hanya 15 menit. Belanja cepat bersama keluarga ini tentu sangat menarik. Kebutuhan apa yang mereka utamakan? Berapa banyak item belanja? Siapa saja anggota yang turut serta? Dan kejadian-kejadian lucu saat berbelanja. Setiap keluarga punya cara berbeda-beda dalam belanja. Semua kejadian ini dituangkan dalam pemberitaan dan terdokumentasi dalam foto-foto. Supermarket yang menjalin kerjasama ini tentu diuntungkan. Mereka mendapatkan promosi gratis satu halaman. Jika harus membayar space satu halaman, paling sedikit dibutuhkan dana Rp60 juta sekali terbit. Dengan kerjasama seperti ini, biaya promosi relasi jauh lebih berkurang. Sedangkan manfaat yang diterima cukup besar. Bagi pembaca diuntungkan dengan menghemat uang belanja bulanan. Pola kerjasama seperti ini juga dilakukan pada rubrikasi Halaman Young Community, Generasi Antusias, Family Day, Gemar Membaca, Honey Moon, Cooking Class, Happy Family, Sweet Memory, General Medical Check Up, Down Town, Arisan Gratis dan Merchant Club. Semuanya bermuara untuk nilai tambah pembaca dan membantu mempromosikan berkembangnya usaha para relasi. Jalinan kerjasama dengan pembaca dan relasi seperti itu terus dibangun. Kami merasa peduli untuk bisa membantu perkembangan usaha mereka. Untuk itu, komunikasi dan diskusi selalu dilakukan. Dalam jalinan bisnis, uang bukanlah segala galanya. Namun pertemanan bisa mengalahkan segala galanya untuk mencapai hasil maksimal. Karena itu, komitmen untuk tumbuh dan berkembang bersama menjadi prioritas kami.**

Terbit 7 Kali Seminggu. Izin terbit Menteri Penerangan RI No. 028/SK/Menpen/SIUP/A7. Tanggal 3 Februari 1986. Per­setujuan Peru­bahan Nama No: 95A/Ditjend. PPG/K/1998 Tanggal 11­September 1998. Alamat Redaksi dan Tata Usaha: Jalan Gajah Mada No. 2-4 Pontianak 78121. Kotak Pos 1036. Fax. (0561) 760038/575368. Telepon Redak­si: (0561) 735070.Telepon Iklan/Pema­saran:735071. Hunting (Untuk seluruh bagian) Fax. Iklan 741873/766022. Email: redaksi@pon­tianakpost.com. Penerbit: PT.Akcaya PERTAMA DAN TERUTAMA DI KALIMANTAN BARAT Utama Press Pontianak. Pembina: Eric Samola, SH, Dahlan Iskan. Komisaris Utama: Tabrani Hadi. Direktur: Untung Sukarti. Pemimpin Re­daksi/Penang­gung Jawab: B Salman. Redaktur Pelaksana: Khairul­rahman, Muslim Minhard, Donatus Budiono, Basilius Sidang Redaksi: Abu Sofian, Surhan Sani, Mela Danisari, Yulfi Asmadi, Andre Januardi, Mursalin, Robert Iskandar, Efprizan. Sekre­taris Redaksi: Silvina. Staf Redaksi: Marius AP, U Ronald, Deny Hamdani, Budianto, Chairunnisya, M Kusdharmadi, Hari KurniJawa Pos Group atama, Hendy Irwandi, Pracetak/Artistik: A Riyanto (Koordinator), Grafis: Sigit Prasetyo, Ilustrator: Kessusanto. Fotografer: Timbul Mudjadi, Sando Shafella. Biro Singkawang: Zulkarnaen Fauzi (Jl. Gunung Raya No.15 Telepon (0562) 631912). Biro Sambas: (Jl P Anom Telp (0562) 392683) Biro Sanggau: Anto Winarno (Jl. Sudirman No. 4 Telp. (0564) 21323). Biro Ketapang: Achmad Fachrozi, (Jl. Gajahmada No. 172. Telp. (0534) 35514). Kabupaten Pontianak: Hamdan, . Biro Sintang: Wahyu Ismir. Pema­saran/Sirkulasi: Kiki Fredrik S; Iklan: Dewiyanti.S. Percetakan: Surdi. Devisi Event: Budi Darmawan. Jakarta: Max Yusuf Alkadrie. Harga Lang­ganan per 1 Bulan dalam kota Rp 65.000,- (luar kota tambah ongkos kirim). Tarif iklan: Per mm kolom hitam putih Rp 25.000,- spot colour Rp 30.000,- full colour Rp 37.000,- Iklan baris Rp 15.000,- per baris (minimal 2 baris, mak­­si­mal 10 baris) pem­bayaran di muka. Telepon Langganan/Pengaduan: 735071. Iklan: 730251. Perwakilan Jakarta: Jl. Jeruk Purut-Al-Ma’ruf No.4 Pasar Ming­gu, Jakarta Selatan 12560. Telepon: 78840827 Fax. (021) 78840828. Percetakan: PT.Akcaya Pariwara Pontianak. Anggota SPS-SGP ISSN 0215-9767. Isi di luar tanggung jawab percetakan.

Pontianak Post


Pontianak bisnis Pontianak Post

l

Jumat 3 Februari 2012

3

Lokomotif Kemajuan Ekonomi Kalbar

Belanja Pemerintah Bakal Dipangkas Imbas Harga Minyak Dunia Naik

DWI PAMBUDO/RM

NILAI EKSPOR: Aktivitas bongkar muat peti kemas di Jakarta International Container Terminal (JICT), Tanjung Priuk, Jakarta, Rabu (1/2).Badan Pusat Statistik (BPS) mengumumkan, total ekspor Januari-Desember 2011 sebesar 203, 62 miliar dollar AS. Angka ini melampaui target pemerintah untuk sektor minyak dan gas dan non-migas sebesar 200 miliar dollar AS.

JAKARTA—Pemerintah bakal mengurangi belanja negara untuk mengantisipasi pembengkakan anggaran akibat kenaikan harga minyak dunia. Pemangkasan anggaran tersebut akan diusulkan dalam APBN Perubahan 2011. Menkeu Agus Martowardojo mengatakan pemangkasan anggaran dilakukan untuk menjaga kredibilitas APBN. “Supaya anggaran ini kredibel, kita akan mengkaji, mempertimbangkan,

Pendapatan Negara Penerimaan Perpajakan Penerimaan Bukan Pajak Hibah Belanja Negara Belanja Pemerintah Pusat Transfer ke Daerah Pembiayaan Dalam Negeri Luar Negeri

1.311,4 1.032,6 278,0 0,8 1.435,4 965,0 470,4 124,0 125,9 1,9

Postur APBN 2012 (dalam triliun)

Sumber: Kemenkeu

atas asumsi. Kita semua harus mengendalikan subsidi, dan inisiatif untuk mengendalikan subsidi adalah pengendalian subsidi BBM dan kenaikan harga tarif listrik,” kata Menkeu. Ia menambahkan APBNP adalah mekanisme untuk mengevaluasi penerimaan dan belanja negara. “Itu yang kita perlukan penyesuaian untuk mengantisipasi April tidak bisa seperti yang kita rencanakan,” katanya. Dalam APBN 2012, harga minyak mentah Indonesia (ICP) diperkirakan mencapai USD 90 per barel. Dengan asumsi itu, pemerintahmasihharusmenaikkan tarif listrik rata-rata 10 persen per 1 April. Rencana pembatasan subsidi BBM juga sudah diamanatkan dalam APBN 2012. Sementara, asumsi harga ICP saat ini sudah menembus USD 110 per barel. Subsidi energi ditetapkan Rp168,559 triliun. Subsidi BBM dan elpiji 3 kilogram ditetapkan Rp123,559 triliun. Sedangkan subsidi listrik dianggarkan Rp44,96 triliun. (sof)

untuk nanti mengusulkan dalam APBNP,” kata Agus di Gedung DPR, Jakarta, kemarin. Agus mengatakan kenaikan harga minyak mentah dunia bisa diantisipasi dalam APBNP. Selain dengan mengurangi belanja, asumsi harganya juga bisa diubah. Yang dikhawatirkan Menkeu adalah jika rencana pembatasan subsidi BBM dan kenaikan tarif listrik gagal dilakukan. “Yang saya khawatirkan adalah kalau April kita ada rencana tapi tidak terlaksana,” kata Menkeu. Menkeumengatakankenaikan tarif listrik rata-rata 10 persen yang diusulkan pemerintah per 1 April tidak bisa ditunda. “Ini disiplin anggaran. Kita menghendakilistrikitudilakukan penyesuaian. Kalau tidak, itu bisa terjadi tambahan subsidi,” katanya. Ia mengatakan upaya menjaga limit subsidi listrik penting untuk menjaga kredibilitas fiskal. “Kita harus realistis karena harga minyak sekarang meningkat di

Penjualan Komputer

Optimistis Naik 25 Persen JAKARTA—Asosiasi Pengusaha Komputer Indonesia (Apkomindo) optimistis peluang merebut pasar tahun ini bakal lebih tinggi dibandingkan 2011 lalu. Tahun ini, mereka mematok pertumbuhan penjualan bisa meningkat hingga 25 persen. Hal ini lantaran pencapaian sales tahun lalu tidak bisa mencapai target yang ditetapkan. “Prediksi 2012, seharusnya sangat menjanjikan sekali. Karena pencapaiantahunlalutidaksesuai target sebesar 5,3 juta unit. Akan tetapi hanya tercapai sekitar 4,4 juta-4,5 juta unit,” ucapnya, kemarin (2/2). Sementara 2010 lalu berhasil membukukan penjualan 3,9 juta unit. Karena itu, pihaknya optimistisbisamenaikkanvolume penjualan sebesar 25 persen pada tahun ini. Ke depan, lanjut dia, permintaan bakal didominasi produk laptop. Kendati demikian, di segmen tersebut diperkirakan akan mengalami pergeseran. Permintaan laptop bakal mengarah pada ultra portable dengan desain tipis dan ringan. Menurut dia, kehadiran desain tersebut cukup menarik perhatian konsumen yang memperhatikan fungsi sekaligus style. Selain itu, pergeseran lain seperti produk tablet bakal lebih diminati konsumen. Selama ini produk tablet sudah banyak

ditemui di pasaran. Diperkirakan, tahun ini produk tablet bisa lebih agresif membidik pasar. Kendati demikian, menurut dia, produk resmi sulit untuk mencapai pertumbuhan signifikan. Karena dari segi harga, harga yang dipatok tiap keluar produk baru selalu tinggi. ”Memang pertimbangan konsumen berbeda, tapi kalau dibanderol dengan harga di bawah Rp2 juta produk tablet akan tumbuh signifikan,” katanya. Ditambah, dengan keberadaan aplikasi dan kualitas memadai bisa menjadi magnet untuk menarik konsumen. Tren pergeseran tersebut kalau dijelaskan lebih lanjut dari pengguna netbook beralih ke tablet dan notebook ke ultra portable. Sedangkan, pengguna baru cenderung menggunakan smartphone. Terkait investor yang berminat menanamkan modal di dalam negeri belum ada pembicaraan secara mendalam. Akan tetapi pihaknya mengharapkan ada pembahasan lebih lanjut. Sejauh ini hanya Taiwan dan Tiongkok yang terlihat tertarik untuk menginvestasikan modalnya. Wakil Ketua Umum Bidang Telekomunikasi, Teknologi Informasi, dan Penyiaran Kadin Didie Suwondho mengatakan potensi industriITcukuptinggikalauingin didorong. (res)

saham

Nangkring lagi di 4.000

MUSTAFA RAMLI/JAWA POS

c

m

y

k

JAKARTA—Aksi borong membuat indeks harga saham gabungan (IHSG) berhasil meningkat signifikan. Pada penutupan perdagangan kemarin, indeks melesat 51,926 poin (1,31 persen) ke level 4.016,902. setali tiga uang, indeks kelompok 45 saham unggulan (LQ45) menguat 8,049 poin (1,16 persen) ke posisi 703.068. Research Analyst PT Panin Sekuritas Purwoko Sartono mengatakan IHSG menguat signifikan menembus kembali level 4.000 didorong optimisme penyelesaian masalah restrukturisasi utang Yunani. Hari ini, beberapa data makroekonomi seperti tenaga kerja AS akan menjadi perhatian investor regional. “Dari dalam negeri, kami melihat pergerakan indeks dibayangi wacana kenaikan BBM mulai 1 April nanti,” ujarnya, kemarin. Pasar memang masih menghitung berapa dampak meningkatnya

harga BBM dan jika ditambah kenaikan tarif listrik terhadap inflasi. Pada perdagangan hari ini indeks diperkirakan bergerak mixed dengan kecenderungan menguat pada kisaran support di 3.977 dan resistance 4.040. Frekuensi transaksi perdagangan mencapai 183.050 kali pada volume 5,353 miliar lembar senilai Rp6,549 triliun. Sebanyak 174 saham naik, 64 turun, dan 80 stagnan. Investor asing tercatat melakukan pembelian bersih (foreign net buy) Rp556 miliar. Saham-saham yang naik harga (top gainers) antara lain Astra International (ASII) menanjak Rp350 menjadi Rp78.050, Adaro Energy (ADRO) melejit Rp90 menjadi Rp1.960, Alam Sutera Realty (ASRI) melesat Rp35 menjadiRp530,IndoTambangraya (ITMG) menguat Rp1.950 menjadi Rp38.850, dan United Tractors (UNTR) meroket Rp650 menjadi Rp29.700.(gen/oki)


Pontianak Post

4

• Jumat 3 Februari 2012

Tubuh Berlekuk dengan BARU melahirkan dan ingin tubuh kembali langsing, body shaping bisa menjadi salah satu solusi yang bisa Anda lakukan pasca bersalin. Otot-otot pada perempuan akan kembali kencang. Namun itu semua juga harus disertai dengan pengaturan pola makan, pola latihan yang intensif serta istirahat yang cukup agar hasil bisa maksimal.

g n i p a h s Body

Anggita Anggriana, Pontianak

Selebriti dengan Bentuk i a h u d A g n li a P h u b Tu mberusaha keras untuk me r Banyak selebriti yang fta da h uhnya. Berikut adala pertahankan bentuk tub uh paling fantastis. Mereka tub k selebriti dengan bentu i melalui dengan cara instant, tap mendapatkannya bukan g keras. latihan ketat dan diet yan

Kim Kardhasian yang ser-

Salah satu selebriti di Hollying mendapat sorotan karena mi agu dik wood. Kim juga ah. Ia ind g yan a ny uh bentuk tub tuk un as mengaku berusaha ker rgi pe an ng de a menjaga tubuhny an ark ab dik a jug ia pi ke gym. Ta di k sti melakukan operasi pla bokongnya.

Jessica Biel

Jessica memilik i tub uh leb ih kencang dan seksi setelah dia membintangi film aksi merankan ‘The A Team.” Untuk me sica diharapkan memiJes , karakter dalam film . Ia juga olahraga dua liki stamina yang prima belumnya, ia hanya kali lipat biasanya. Se li seminggu dan latihan melakukan yoga tiga ka jika Jessica ternyata menembak. Siapa sangka puncak Gunung i ak pernah berhasil mend Kilimanjaro?

Megan Fox

rusaha Aktris Megan Fox be an benkeras untuk mendapatk Bintang si. tuk tubuh yang sek mi lik i me ini ’ ers ‘T ran sfo rm membuat pelatih khusus untuk in. Cara rut n kompresi berat bada langan ka di ler pu itu sekarang po . od wo lly Ho selebriti

Miranda Kerr harus Model Australia ini

ftar dimasukkan dalam da tuk ntu be an selebriti deng tis. tas fan g lin pa g buh yan satu ah sal i aga seb al ken Di i ‘Angels Victoria Secret,’ istr ini om Blo do lan Or aktor an sangat terobsesi deng sen lai Se hidup sehat. i jumlah olahraga sepert juga sekolah nutrisi di da ran Mi yoga dan pilates, makanannya. Australia untuk menjaga

Jennifer Aniston

Meskipun dia sudah , me ng inj ak 41 tah un ap tet on ist An er nif Jen n terlihat mengagumka . ini bik an ak en ng saat me k ntu be i lik mi me tuk Un er tubuh yang ideal, Jennif a am sel t die an melakuk an uk lak me a jug Jen , itu bertahun-tahun. Selain 2 jam setiap hari. cardio dan yoga selama

Marissa Miller nya Se tia p lekuk tub uh

ak. jauh dari timbunan lem tuk ntu be ga nja me Untuk ter alu buh ideal dan sel alu sel sa ris Ma lihat seksi, un pergi ke gym. Model 32 tah ng ya g me ngaku ses eo ran n. ara ug keb a ‘hard-core’ jik (*/bbsb)

G

erakan senam bodyshaping lebih dominan dikhususkan pada bagianbagian khusus kaum wanita yang biasanya sering menjadi keluhan. Seperti di bagian pinggul, perut atas bawah, bokong, pinggang, lengan dan paha. Menurut Dina, instruktur bodyshaping di Vigor Gym, manfaat yang paling dirasakan jika perempuan secara rutin melakukan bodyshaping, dalam waktu dua bulan akan mendapatkan bentuk tubuh yang ideal. “Bodyshaping 2 – 3 kali dalam seminggu, akan memiliki lekuk pinggul yang lebih terlihat jelas dan aduhai,” jelasnya. Selain tubuh bugar, bisa juga menurunkan berat badan dan membentuk tubuh ideal. Dalam gerakan bodyshaping, yang ditonjolkan tak hanya pada otot-otot yang dikhususkan, tapi gerakan bodyshaping bisa Anda rasakan dimulai dari ujung kepala hingga ujung kaki. “Dasarnya semua otot tubuh bisa dibentuk, hanya saja dengan cara dan teknik yang berbeda,” ujarnya. Dina mengatakan, gerakan bodyshaping sebenarnya banyak versi, tergantung dari tren dan bagaimana instruktur berimprovisasi melalui gerakan dan musik yang dipilihnya. “Saya sendiri mengkombinasikan gerakan belly dance ala Timur Tengah sehingga senamnya jadi terlihat lebih seksi,” cetusnya. Apalagi dengan adanya belly dance belt yang akan membuat Anda terlihat lebih menarik saat melakukan gerakan bodyshaping tersebut. Terlebih ketika melakukan gerakan menghentak di bagian pinggul. Agar manfaat bodyshaping ini lebih efektif, Dina menganjurkan untuk rutin melakukan program minimal dua kali atau tiga kali dalam satu minggu. Dengan sering melakukan bodyshaping, otot tubuh akan selalu dalam kondisi fresh. Namun bukan berarti dengan rutin melakukan bodyshaping bisa dipastikan berat badan Anda langsung turun dan tubuh terbentuk dengan ideal seperti yang diinginkan. “Harus diimbangi dengan pola makanan sehat dan seimbang untuk dapatkan hasil tubuh lebih maksimal. Kuncinya adalah Anda harus disiplin untuk mencapai keberhasilan,” jelas perempuan berkacamata ini. Kelenturan individu yang berbeda-beda menjadi satu kendala di dalam melakukan gerakan bodyshaping. “Malas bergerak akan membuat kelenturan menjadi masalah yang akan Anda alami di awal-awal. Tapi setelah 2 minggu, Anda akan mulai terbiasa bahkan sakit yang dihasilkan bukan karena gerakan tapi karena kerja otot yang mulai beradaptasi dalam gerakan yang Anda lakukan di bodyshaping,” pungkas Dina. Hal itulah yang dirasakan oleh Santirina, perempuan manis yang rutin mengikuti kelas bodyshaping seminggu tiga kali ini. “Selain membentuk tubuh secara ideal, kelas bodyshaping yang saya ikuti juga mampu memberikan relaksasi pada pikiran sehingga saya menjadi jauh lebih tenang,” beber wanita karir ini. ** FOTO : SHANDO SAFELA DESAIN : SIGIT

C

m

y

k


Pontianak Post

l

Jumat 3 Februari 2012

SHOW

SELEBRITAS

5

Buka Butik, tapi Malu Jualan JAKARTA—Zaskia Adya Mecca terlihat buru-buru saat berjalan di lantai 3 FX Plaza, Sudirman, Jakarta Pusat, kemarin (2/2). Melihat awak media yang sudah menunggunya, dia langsung meng-

hampiri dan meminta maaf. Sebab, dia terlambat 30 menit dari waktu yang dijanjikan. Hari itu Zaskia membuka usaha clothing line-nya bernama Zaskia Mecca di FX Plaza. Dia membuat baju-baju muslim

rancangannya sendiri untuk dijual. Koleksi booth milik istri sutradara ternama Hanung Bramantyo itu belum banyak. Tidak seperti booth-booth lain yang gantungannya penuh

dengan koleksi baju. “Ini milikku baru ada lima desain. Kalau lihat kanan kiri kan baju-bajunya udah banyak. Soalnya, memang baru nyoba. Baru mulai jahitnya saja tanggal 15 Januari kemarin.

stoknya juga baru jadi 60 buah,” katanya malu-malu. Zaskia mencoba bisnis fashion tersebut dengan dibantu kakaknya, Tasya Nur Medina. Yang dijual pun bajubaju muslim seperti atasan,

ANGGER BONDAN/JAWA POS

BUSANA MUSLIM: Zaskia Adya Mecca membuka butik busana muslim di FX Plaza, Jakarta.

celana, dan baju terusan. “Aku kan tiap hari pakai jilbab. Jadi, aku tahu baju seperti apa yang nyaman dipakai. Sudah gitu, banyak sekali fans yang nanya, kalau pakai baju gimana. Banyak lah yang nanya seperti itu. Makanya, aku sama kakak bikin label baju ini,” jelas ibu satu anak tersebut. Mendengar rencana Zaskia, Hanung pun sangat mendukung. Bahkan, dialah yang memberikan modal untuk istrinya. Hanung melarang istrinya memakai modal sendiri. “Mas Hanung malah melarang aku pakai duit sendiri. Dia yang modalin, itu salah satu bentuk support-nya,” ungkapnya. Saat memulai bisnis tersebut, Zaskia tidak memikirkan untung dan rugi. Yang terpenting, dia memiliki wadah untuk para penggemar. “Makanya, Mas Hanung melarang aku pakai uang sendiri supaya aku nggak terlalu memikirkan untung dan rugi,” lanjutnya. Untuk partner pun, yang dipilih adalah kakak kandung. Sebab, Zaskia mengaku tidak

gampang berpartner. Dia juga tidak bisa jualan. Dia malu kalau harus menawarkan barang dagangan. Karena itu, dia mengajak kakaknya.“Kakakku bisa bantuin mengurus, sembari aku melakukan pekerjaan sebagai casting director. Sudah gitu, kalau berantem, juga kan sama kakak sendiri. Nggak dimasukin hati, ya Kak,” ucapnya kepada Tasya. Sebelumnya adik Zaskia, yakni Haykal Kamil, lebih dulu membuka bisnis distro. Ada niat, Zaskia ingin bergabung dengan sang adik. Mencari tempat yang lebih besar supaya bisa jadi satu. “Ada sih rencana begitu. Sudah survei tempat juga di Kemang. Cuma, ini dijalani dulu. Soalnya juga masih baru banget,” ujarnya. Supaya bisa dijangkau oleh banyak orang, dia dan Tasya memutuskan untuk mendesain baju yang harganya terjangkau. “Bajuku paling mahal Rp325 ribu. Aku memang nggak mau yang mahal-mahal. Biar bisa dibeli banyak orang,” ucapnya. (jan/c10/any)

Satu Dekade Nidji

Rilis Victory di Australia JAKARTA—Grup band Nidji berulang tahun yang kesepuluh. Tidak mudah untuk sebuah band bertahan dalam kurun waktu tersebut. Tetapi, Nidji membuktikan diri dengan berhasil melalui berbagai halangan dan rintangan. Sepuluh tahun band dengan personel Giring, Adri, Andro, Ariel, Rama, dan Randy tersebut tetap kompak dan produktif dalam berkarya. Bahkan, mereka menyiapkan diri untuk merilis album internasional di Australia. “Ada beberapa konser besar di negara-negara tetangga. Kami juga mau rilis album berbahasa Inggris di Australia. Satu album yang rilis internasional berjudul Victory,” kata Giring saat ditemui di FX Plaza, kemarin (2/2). Nidji juga berencana merilis album di Jepang dan Eropa. Band yang terbentuk pada 2002 itu memang sangat solid dalam mewujudkan mimpi. Keinginan go international mulai diwujudkan sejak tahun pertama Nidji terbentuk. Hal tersebut tidak berjalan dengan mudah. Sebab, mereka harus melakukan usaha yang lebih keras dan tetap menjaga karier yang terbentuk di sini. “Waktunya memang sulit. Bayangkan, satu tahun itu cuma 360 sekian hari, sementara jadwal kami banyak banget. Kami harus tur keliling Indonesia juga. Yang namanya mimpi ya harus diwujudkan meski sulit,” tutur

Giring Nidji

Giring. Mereka bersyukur karena bisa melewati sepuluh tahun pertama dengan personel yang sama. Sekarang mereka semakin dewasa dan mau melepaskan ego demi musik Nidji. Awalnya, mereka sering bertengkar. Setelah popular, mereka juga mengalami star syndrome. “Lima tahun pertama banyak sekali yang kami lewati. Di antaranya, star syndrome. Beberapa tahun kemudian, barang-barang haram kami lewati. Berantem juga sudah lewat. Sekarang fasenya bersikap dewasa dan membesarkan Nidji,” terang Giring.(jan/ c12/any)


6

Pontianak Post

l

Jumat 3 Februari 2012

Bersyukur di Usia ke-39 Tahun PUNCAK peringatan Hari Ulang Tahun ke-39 Pontianak Post berlangsung sederhana di lantai 6 Graha Pena Pontianak, kemarin (2/2) sekira pukul 11.30 wib. Acaranya sederhana, yakni syukuran kepada Tuhan Yang Maha Esa. Karena Pontianak Post, diusia yang sangat mapan masih terus tumbuh dan berkembang bersama pembaca. Semua karyawan perusahaan berkumpul, termasuk jajaran direksi dan komisaris juga datang. Rangkaian doa dipanjatkan. Tiup lilin, potong kue dan tumpeng dilakukan. Menyemarakan HUT kali ini, berbagai kegiatan internal juga digelar. Mulai jalan sehat, aneka perlombaan, hingga donor darah.

+

SAMBUTAN : Komisaris Utama Pontianak Post, Drs Tabrani Hadi memberikan sambutan saat acara syukuran.

NYANYI : Nyanyi bersama lagu ulang tahun sebelum tiup lilin dan pemotongan kue.

+

FOTO-FOTO : MUJADI & HARYADI

BINGKISAN : Wakil Gubernur Kalbar Christiandy Sanjaya menerima bingkisan saat didatangi Pontianak Post, kemarin.

JALAN SEHAT : Ibu Tabrani Hadi melepas start jalan sehat.

DONOR DARAH : Donor darah juga digelar Pontianak Post lantai dasar Graha Pena.

SEMANGAT : Pemred Pontianak Post B. Salman tampak menyemangati peserta lomba.

BOLA TERONG : Menggiring bola dengan terong merupakan lomba unik yang digelar di internal karyawan.

UCAPAN SELAMAT : Beberapa relasi Pontianak Post langsung memberikan ucapan selamat ulang tahun. Mereka bertandang ke redaksi dengan ciri khas masing masing. Tampak dari kiri ke kanan, dari perusahaan Coca Cola, Hotel Mahkota, Hotel Aston dan Hotel Mercure. cmyk

+

TUMPENG : Pemotongan tumpeng juga dilakukan oleh Ibu Tabrani Hadi.

PENGHARGAAN : Penghargaan secara simbolis diberikan kepada karyawan yang akan memasuki masa pensiun.

CERIA : Wakil Direktur Pontianak Post Tresnowati (kiri) ikut membaur dengan karyawan peserta lomba.

Perhatian kepada relasi iklan dan pelanggan juga diberikan. Kediaman mereka didatangi dan diberikan cinderamata sebagai ungkapan ketulusan dan kesetiaannya bersama Pontianak Post. Bahkan banyak pula relasi yang baru mengetahui bahwa Koran Pertama dan Terutama di Kalbar ini berulang tahun, segera memberikan kejutan. Mereka memberikan bunga, ucapan selamat hingga bingkisan dan kue spesial. Seperti, Coca Cola, Epson, Hotel Mahkota, Hotel Aston dan Hotel Mercure, dll. Semoga Pontianak Post semakin maju. Tetap menjadi Leader di Bumi Khatulistiwa. (*)

C

m

y

k

+


Pontianak Post

l

aneka

Jumat 3 Februari 2012

Militer Dalangi Kerusuhan Mesir Sambungan dari hal 1 ’’Polisi hanya diam dan ambulans datang sangat terlambat,’’ ujarnya geram kepada CNN yang

menemuinya di Kairo. Kesaksian serupa datang dari banyak fans Al-Ahly lainnya yang selamat dari kerusuhan yang menewaskan total 74 orang

(ada yang menyebut 79 orang) serta melukai sekitar 1.000 orang lainnya itu. Salah satunya adalah Amr Khamis, anggota Ultras, suporter garis keras Al-Ahly. ’’Polisi membiarkan kerusuhan itu. Mereka menolak membuka

pintukeluar.Padahal,kamidikejar ribuan suporter Al-Masry,’’ kata Khamis. Sebuah tayangan video amatir memperlihatkan seorang petugas keamanan malah sibuk menelepon saat suporter saling beradu

Masih Trauma, Setiap Malam Blokade Jalan Raya Sambungan dari hal 1

+

“Jalan diblokade sejak tragedi 24 Desember lalu. Tapi, hanya malam hari,” kata Sunardin, 30, salah seorang warga. Tragedi 24 Desember adalah istilahdariwargauntukmenandai insiden di Pelabuhan Sape. Saat itu dua warga tewas dan puluhan lainnya luka setelah terlibat bentrokan dengan aparat keamanan. “Kami tidak melawan, tapi terus ditembak,” ujar Sunardin yang mengenang kerusuhan tersebut. Kami diarahkan untuk menemui koordinator aksi Front Rakyat Anti Tambang (FRAT). Organisasimasyarakatitulahyang memblokade Pelabuhan Sape dan menyerang Kantor Bupati Bima. Massa datang dari tiga kecamatan. Yang utama datang dariLambu.Sebagianlainnyadari Sape dan Langkudu. FRAT bermarkas di Desa Rato. Sekretariatnya adalah sebuah rumah panggung mirip hunian khas suku Bugis. Mereka biasamengadakanrapatdibawah panggung rumah tersebut. Saat itu puluhan orang berkumpul. Tak hanya kaum pria, beberapa di antara mereka juga ibu-ibu. Mereka duduk di kursi plastik dan membentuk lingkaran. “Kami sangat hati-hati dengan media. Sebab, tak sedikit pemberitaan yang merugikan warga,” ucap Hasanudin, koordinator FRAT. Setelah koran ini menjelaskan maksud kedatangan, suasana menjadi cair. Pembicaraan ber-

langsung hangat dengan beberapakalidiselingicanda.Hasanudin menjelaskan, blokade jalan pada malam hari tidak bermaksud menutup diri. Itu dilakukan untuk melindungi warga pascainsiden 24 Desember di Pelabuhan Sape dan pembakaran Kantor Bupati Bima pada 26 Januari lalu. Menurut Hasanudin, blokade jalan itu juga merupakan protes warga karena polisi masih berupaya masuk ke lingkungan warga untuk mencari sejumlah warga yang menurut polisi tersangkut hukum. “Masih banyak polisi yang keluar masuk desa kami untuk mencari DPO (daftar pencarian orang, Red). Seolah-olah kami ini penjahat,” cetusnya. Pencarian itu adalah buntut dari lepasnya 50 tahanan Rutan Bima pada 26 Januari. Perinciannya, 10 orang adalah tahanan pengadilan, 7 tahanankejaksaan,dan33lainnya tahanan titipan dari kepolisian. Nah, di antara puluhan tahanan yang kabur tersebut, hingga kemarin (1/2), sudah sepuluh orang yang menyerahkan diri. Kini penjagaan di Kecamatan Lambu semakin diperketat. Di 12 desa di kecamatan itu, dibangun 700 pos penjagaan dengan lima pos di setiap desa. Satu pos jaga ditunggu 20 orang. Artinya, selusin desa di kecamatan tersebut dijaga 1.200 personel warga. “Ini hanya untuk antisipasi. Sampai kondisi ini benar-benar aman,” ujar lelaki bertubuh kekar tersebut. Warga sebenarnya sudah sedikit tenang setelah bupa-

ti Bima mencabut SK Nomor 188/45/357/004/2010 tentang Izin Usaha Penambangan (IUP). Bupati Bima mengeluarkan SK baru Nomor 188.45/46/004/2012 tentang Penghentian secara Permanen Operasi Pertambangan PT Sumber Mineral Nusantara (PT SMN). Meski begitu, warga belum puas. Pasalnya, mereka hanya mendapatkan salinan foto kopi tentang keputusan tersebut. “Selain itu, kami kecewa dengan polisi. Sebab, mereka masih berupaya mencari warga yang dianggap bersalah,” tambah Mulyadin, 28, pentolan FRAT lainnya. Maryam Said, 45, ikut bersuara. Perempuan berkerudung tersebut mengatakan, semua warga kompak mendukung blokade jalan. Menurut dia, warga dari kecamatan lainnya tak mempermasalahkan kondisi itu. Pasalnya, blokade jalan hanya dilakukan pada malam hari, mulai pukul 18.00 hingga 06.00 Wita. “Yang penting kami tidak mengganggu kelancaran aktivitas warga lainnya,” tegas dia. Maryam adalah salah seorang ibu yang giat berdemo. Ibu tiga anak tersebut bahkan ikut bermalam bersama ratusan orang di pinggirpelabuhan.Itudialakukan karena tak mau desanya menjadi korban tambang. “Daripada kerjatambang,lebihbaikmencari rumput,” ujarnya yang disambut kor tertawa warga lainnya. Maryam ikut menjadi korban tembakan peluru saat tragedi 24 Desember lalu. Pangkal paha

kirinya terkena peluru polisi. Beruntung, lukanya tidak parah. Namun, karena lesakan timah panas tersebut, gaya berjalannya tidak lagi sempurna.”Saya hanya pincang,”ujar Maryam. Di sisi lain, polisi memilih bersikap hati-hati dalam menyikapi masalah itu. Kapolres Kota Bima AKBP Kumbul K.S. menyangkal bahwa pihaknya berupaya mengejar warga. Pihaknya tak ingin bersikap represif. Sebab, itu justru akan memancing perlawanan warga. “Kami memang mengimbau agar mereka menyerahkan diri. Itu lebih baik. Daripada nanti menyesal di kemudian hari,’tuturnya. Bahkan, korps baju cokelat tersebut terkesan keder dan memilih bersikap lunak. Menyikapi kasus pembakaran Kantor Bupati Bima pada 26 Januari lalu, misalnya, hingga kini petugas belum menemukan titik terang untuk menangkap pelakunya. “Memang masih proses penyelidikan,” kata Kumbul. Untuk kembali mencairkan hubungan dengan warga, khususnya di Kecamatan Lambu dan Sape, petugas melakukan sejumlah cara. Salah satunya, menyebarkan selebaran di berbagai tempat publik. Selebaran itu berisi lima poin yang bertujuan melunakkan warga. Di antaranya, mengimbau masyarakat agar tidak terpancing segala jenis provokasi, menjaga situasi kamtibmas, serta mengimbau tahanan yang melarikan diri untuk menyerahkan diri. (*/c10/ca)

jadian ini. Namun, pihaknya akan tetap melakukan penyelidikan dan memastikan penyebab kebakaran tersebut. Akibat kejadian itu, kerugian diperkirakan sekitar ratusan juta rupiah,” tandasnya.

pasar, kata dia, mestinya setiap pemilik mempunyai tabung alat pemadam api ringan (Apar). Dengan begitu ketika api pemicu kebakaran masih kecil pemilik ruko sudah bisa memadamkannya. “Kendalanya seperti sekarang, ketika api masih kecil pemilik bangunan tidak memiliki Apar sehingga api bisa membakar rumah,” ungkapnya mencontohkan kebakaran di Jalan Setia Budi, kemarin. BPBD Kota Pontianak memetakan beberapa kawasan rawan kebakaran.Terdapat15kelurahan yang memiliki tingkat kerawanan tinggi. Di Kecamatan Pontianak KotaterdapatKelurahanMariana, DaratSekip,SungaiBangkongdan Tengah. Pontianak Barat yakni, Sungai Jawi Dalam, Sungai Jawi Luar dan Sungai Beliung. Kecamatan Pontianak Selatan terdiri dari Kelurahan Benua Melayu Darat, Benua Melayu Laut dan Akcaya. Sedangkan Pontianak Tenggara ada dua, Bangka Belitung Laut dan Bansir Laut. Memang 15 kelurahan itu rawan kebakaran, tetapi Tugo memisahkannyalagilokasirawan kebakaran dari segi ketersediaan air. Kawasan itu yakni, Kota Baru dan Jalan 28 Oktober Pontianak Utara. “Dua kawasan itu kalau kebaran sulit mencari air, di tempat lain tidak terlalu masalah dengan air,” jelasnya.(rmn/hen)

Genset Meledak,4 Ruko Hangus Sambungan dari hal 1 dan perkakas bisnis, hangus menjadi arang. Informasi yang dihimpun Pontianak Post, titik api muncul dari belakang rumah toko makanan. Sebelumnya, terdengar ledakan genset di areal dapur. Kemudian, asap tebal menggumpal dan menimbulkan percikan api yang menyambar bilik-bilik rumah. Menurut karyawan ruko Mr. Achiang, Srimurni, saat itu sedang menggoreng ayam pesanan pelanggan. Selang beberapa saat kemudian mendengar ledakan keras dari arah dapur. Setelah diteliti, ternyata itu adalah suara yang bersumber dari genset. “Sebelum kebakaran terjadi, listrik padam. Makanya kami hidupkan genset,” terangnya. Namun, sambung Srimurni, suara ledakan keras langsung mengejutkan karyawan dan penghuni di toko itu. “Termasuklah saya,” serunya. Api yang menyambar atap rumah pun semakin membumbung tinggi. Begitu juga pada kondisi ruko semi permanen, membuat kobaran semakin mendominasi areal sekitar, hingga melalap beberapa ruko lainnya. Warga sekitar yang mencoba memadamkan api, terlihat sibuk. Kendati demikian, tidak mampu menguasai api yang berkobar besar, karena sumber air jauh di

lokasi sekitar. Begitu juga pada pengendara yang melintas. Mereka berhenti untuk menyaksikan peristiwa tersebut, membuat arus di Jalan Gajah Mada macet total. Tak lama berselang, belasan mobil dari tim pemadam kebakaran tiba di areal sekitar. Petugas dengan sigap menarik selang dan menghujani kobaran api yang telah melambung tinggi. Saksimata,Bambang(60)menuturkan, sumber api berasal dari rumah yang menjual nasi uduk, kemudian langsung merembet ke rumah disekitarnya. Mengetahui kejadian itu, ia pun lantas berlari sambil berteriak kebakaran. Hal serupa juga dikatakan saksi lain, Erwin. Dia mengaku, RM Nasi Uduk Achiang adalah rekannya. Saat itu, ia sedang berada tidakjauhdaritempatkejadian.Tibatiba mendengar suara ledakan. “Saya melihat orang yang makan disana berlarian keluar,” katanya. Kapolsek Pontianak Selatan, Kompol I Gede Sumber Wahyudi memaparkan, api berasal dari rumah makan nasi uduk. Informasi yang dikumpulkan, sebelumnya karyawan di rumah makan tersebut sedang mengisi bensin pada genset. Tanpa disengaja, ia menumpahkan bensin itu, sehingga memicu percikan api dan menyebabkan kebakaran. ”Tidak ada korban jiwa dalam ke-

Rawan Kebakaran Kepala Seksi Pencegahan dan Pemadaman Bidang Pemadam Kebakaran Badan PenanggulanganBencanaDaerah(BPBD)Kota Pontianak, M Tugo mengatakan, beberapa kawasan di kota ini dikategorikan rawan kebakaran. Yakni, pemukiman kumuh padat penduduk, pertokoan dan perumahan. “Ketiga kawasan itu yang rawan kebakaran,” ujarnya. Ada beberapa alasan menentukan ketiganya sebagai rawan kebakaran, namun ketiganya juga memiliki kesamaan. “Bangunan ditiga lokasi itu rapat, api mudah menjalar ke bangunan lain,” katanya. Alasan lainnya, misalkan di bangunan kumuh padat penduduk seperti di pinggir Sungai Kapuas, lanjut Tugo, selain rapat bangunan juga banyak dari kayu hingga api dengan cepat membesar. Diperparah lagi, kawasan tersebut kebanyakan sulit dijangkau mobil pemadam. “Rata-rata di pinggir sungai di Pontianak ini kategorinya rawan kebakaran,” tuturnya. Untuk pertokoan seperti di

Kebakaran Jadi Tontonan, Gerak Pemadam Terhambat Sambungan dari hal 1

+

melihat kebakaran,” kata Iwan singkat. Menonton kebakaran bukan hanya Iwan. Namun banyak. Mereka datang tanpa komando. Hanya karena penasaran ingin melihat kebakaran. Atau memang kebetulan telah berada di lokasi.Sebelumkebakaranterjadi. Salah satunya Rusmini. Perempuan berumur 50 tahun ini ikut menyelinap di keramaian warga ditengah kepanikan korban. Dia rela beranjak dari kediamannya di Jalan Gajah Mada.

Begitu mengetahui kebakaran di Setia Budi. Alasannya sederhana. Ingin tahu apa yang terbakar. Meski kemudian hanya berdiri ketika tiba di lokasi. Tanpa dapat melakukan tindakan selain menonton. Sementara tim regu pemadam tampak sesekali memintanya agak menepi. Agar mendapatkan ruang agak lebih luas untuk menyemprotkan air. Menghadapi kepadatan maupun kerumunan warga menjadi persoalan lain bagi tim regu pemadam. Meski dalam tugas sebetulnya ingin mendapatkan keleluasaan. Supaya pertolongan

dapat diberikan dengan sigap dan cepat. Memadamkan api sekaligus mencegah kebakaran menjadi lebih besar. “Kita selalu ingin cepat tiba ke lokasi kebakaran. Tidak ingin terlambat. Cuma ada kendala yang senantiasa terus terjadi. Kebakaran seakan menjadi tontonan indah warga. Kerumunan wargameniumbulkankepadatan. Itu menyulitkan bagi proses pemadaman,” kata Ateng Tanjaya, pemadam kebakaran senior yang berada di lokasi. Ungkapan Ateng sepenuhnya tidak terbantahkan. Pantauan

Pontianak Post, mobil pemadam harus memperlambat kecepatan ketika ingin menuju lokasi kebakaran.Kerumunanwargaharus dihadapi. Meski aparat kepolisian tampak berusaha mengatur lalu lintas. Melokalisir tempat kebakaran. Melarang warga yang tidak berkepentingan masuk ke lokasi kebakaran. “Biasa mobil pemadam disalip. Bahkan ada pengendara terkadang tidak memberikan jalan meski sudah dibunyikan sirine. Kerumunan warga memang kita rasakanmenjadikendaladansulit dihindari,” kata Ateng. (sutami)

Namun diarahkan ke Propam Polresta Pontianak. Dan dirinya telah menjalani pemeriksaan sesuai laporan yang dibuat. Keluarga korban, Khuamini, meminta Kapolda Kalbar memberikan sanksi tegas kepada oknumpolisiyangdidugamelakukan aksi pemukulan. “Saya minta kasus ini diproses susuai hukum yang berlaku. Katanya polisi mengayom masyarakat. Bukan justru sebaliknya terlibat aksi pemukulan,” kata dia. Kasi Propam Polresta Pontianak Ajun Komisaris A.Hafidz enggan berkomentar saat dikonfirmasi mengenai kasus dugaan pemukulan yang disinyalir melibatkan oknum anggota Polresta. Sementara Kabid Humas Polda Kalbar AKBP Mukson Munandar membantah jika oknum anggota Polresta Pontianak terlibat aksi pemukulan. Briptu DM, lanjutnya, ketika itu sedang melakukan penggerebekan di

kediaman Riyandi. Karena ada laporan masyarakat jika Riyandi pengedar narkoba. Namun saat penggerebekan, DM dan rekannya tidak menemukan barang bukti di kediaman Riyandi. “Riyandi merupakan Target Operasi polisi. Atas dugaan. keterlibatan dalam peredaran gelap narkotika,” kata Mukson. Mukson menambahkan, jika oknum polisi bertindak arogan dan terbukti, pasti bakal diproses sesuai prosedur. “Kini korban sudah diperiksa Propam Polresta. Demikian pula Briptu DM. Jika DM terbukti bersalah bisa dikenai sanksi Kode Etik, Disiplin dan Pidana,”kata Mukson. Dan, lanjut Mukson, penanganan kasus itu akan dilakukan secara transparan. Sesuai arahan Kapolda, tidak ada yang harus ditutupi dalam setiap penanganan kasus. “Karena kita bekerja mengutamakan profesionalisme,” kata Mukson. (stm)

Dipukul Oknum Polisi Sambungan dari hal 1 Riyandi menuturkan, aksi pemukulan bermula ketika DM mendatangi kediamannya. Setelah dibukakan pintu langsung mengatakan telah mendapat informasi jika korban pernah mengatakan dendam dengan pelaku. “Kata Ayu kamu dendam sama saya,” kata pelaku menirukan ucapakan DM. Namun korban merasa tidak pernah paham dengan maksud pelaku. Justru sepengetahuan korban pelaku senang dengan Ayu. Dan, Ayu adalah kekasih korban. Kemudian korban dan DM terlibat adu mulut. Korban menyebut DM langsung menarik tengkuknya. Lalu secara spontan teman DM mengayunkan tangan dan tepat mengenai wajah korban. DM juga menyusul. Dengan melayangkan tendangan ke arah perutnya. Sementara abang kor-

cmyk

ban berusaha melerai. “Saya ditinju di bagian pelipis kiri dan ditendang pada bagian perut. Untung ada abang saya melerai. Jika tidak, mungkin saya senasib dengan korban kejadian dibawah tol jembatan Kapuas. Yang juga dipukul oknum aparat,” kata Riyandi. Ayu—kekasih korban turut angkat bicara. Bila dirinya tidak pernah mengatakan bila korban dendam dengan DM. Namun tidak menyangkal jika DM memang menyukai dirinya. Tetapi dirinya enggan menanggapi. Dan menyatakan pada Selasa dinihari bertemu dengan DM di sebuah diskotik. Kemudian DM memang tangannya. Dirinya meronta karena tidak mau ikut dengan DM. Membuatnya langsung minta antar pulang ke rumah korban. Riyandi mengatakan sudah membuatlaporankePropamPolda Kalbar pada Selasa (31/1) pagi.

7 fisik. Jadilah, pasca kerusuhan terburuk terkait sepak bola sejak 80 orang tewas dalam laga kualifikasi Piala Dunia Zona CONCACAF antara Guatemala versus Kosta Rika di Guatemala City pada Oktober 1996 itu, berkembang kabar bahwa tragedi di Port Said tersebut sudah ’’diskenario’’.Yakni, oleh militer yang bekerja sama dengan polisi. Targetnya adalah Ultras AlAhly. Sebab, kelompok itulah yang berada di garis depan dalam ’’Revolusi Lapangan Tahrir’’ yang berbuntut pada lengsernya Presiden Hosni Mubarak pada Februari tahun lalu. Dengan pengalamannya ’’bertempur’’ menghadapi suporter klub lain, Ultras memandu para demonstran menghadapi kebrutalan aparat serta para preman bayaran yang dikerahkan rezim Mubarak. Jadi, kerusuhan seusai laga Liga Mesir antara Al-Masry melawan Al-Ahly yang berakhir 3-1 untuk kemenangan tuan rumah itu dirancang sebagai balas dendam.Kerusuhan tersebut terjadi setelah wasit meniup peluit akhir laga yang mempertemukan klub peringkat keempat (Al-Masry) dengan peringkat kedua (Al-Ahly) Liga Mesir itu. Suasana yang memanas sejak pertandingan dimulai tersebut langsungmeledakbegitusuporter kedua tim berhamburan masuk ke lapangan. Suporter Al-Ahly yang hanya berjumlah 1.200 orang tak kuasa menghadapisuportertuanrumah yang mencapai 13 ribu orang. Apalagi, banyak laporan menyebutkan, para suporter tuan rumah dibiarkan membawa berbagai macam ’’amunisi’’ ke dalam stadion. Tak sedikit pula suporter tim tamu yang terpojok di beberapa sudut stadion yang telah dibakar pendukung tuan rumah. Para pemain dan pendukung Al-Ahly pun harus bersembunyi di ruang ganti, bercampur dengan jenazah para suporter klub tersukses di Mesir dan Afrika yang berbasis di Kairo tersebut. Tiga pemain Al Ahly dikabarkan terluka. Salahseorangdiantaranyaadalah kiper Sharif Ikrami. MohammedAbouTrika,striker Al-Ahly dan timnas Mesir, menyebut kejadian dalam stadion itu sebagai ’’perang’’. Sementara itu, Sharif Ikrami menegaskan, dir-

inya dan rekan-rekan setimnya tak akan bermain sepak bola lagi. ’’Bagaimana kami bisa memikirkan sepak bola lagi setelah menyaksikan apa yang terjadi?’’ ungkapnya seperti dikutip Daily Mail.Federasi Sepak Bola Mesir memang sudah mengumumkan bahwa Liga Mesir ditunda sampai waktu yang belum ditentukan. Sementara itu, Federasi Sepak Bola Afrika yang tengah menghelat Piala Afrika 2012 di Guinea Khatulistiwa dan Gabon mewajibkan pengheningan cipta di semua laga perempat final ajang duatahunantersebutyangdihelat mulai Sabtu besok. Semula, kerusuhan itu diduga murni terjadi karena sengitnya rivalitas antara dua klub yang sejak dulu memang bermusuhan. Tapi, seiring dengan pengakuan para saksi dan tayangan video kejadian, dugaan yang menguat adalah adanya skenario oleh aparat tersebut. Apalagi, tragedi itu hanya berselang sehari setelah Kementerian Dalam Negeri gagal meyakinkan parlemen agar kembali memberlakukan undangundangkondisidaruratyangakan memberikan wewenang lebih luas kepada polisi dan militer. ’’Ini bukan lagi sepak bola. Ini plot untuk menghancurkan negara,’’ ujar Manajer Al-Masry Kamal Abu Ali yang langsung menyatakan mundur setelah kerusuhan. Sejumlah suporter Al-Masry juga menegaskan bahwa yang pertama memicu kerusuhan bukan pihak mereka. ’’Ada sejumlah kelompok tak dikenal yang menyusup dan merekalah yang memicu kerusuhan. Mereka bukan dari Port Said. Mereka mirip para preman yang biasa disewa Partai Nasional Demokrat (partainya Mubarak) pada masamasa pemilu dulu,’’ ujar Farouk Ibrahim, suporter Al-Masry yang hadir dalam laga tersebut. Keyakinan akan adanya skenario itu juga disuarakan Partai Keadilan dan Kebebasan, sayap politik Ikhwanul Muslimin yang memenangi pemilu legislatif yang baru lalu. ’’Kerusuhan tersebut dimaksudkan untuk mengganjal proses transisi demokrasi yang damai yang dilakukan partaipartai yang terkait dengan rezim lama,’’ ujar Partai Keadilan dan Kebebasan dalam rilis resminya

seperti dikutip Bloomberg. Pemerintahan sementara MesirdibawahkendaliDewanAgung Militer langsung membantah tudingan tersebut. ’’Ada kelompokkelompok terorganisasi yang secara sengaja memprovokasi polisi sepanjang pertandingan dan mengeskalasikan kerusuhan denganmasukkelapanganseusai peluit terakhir wasit,’’ ujar Menteri Dalam Negeri Mesir Mohamed Ibrahim Youssef. ’’Polisi sudah berusaha mencegah tanpa terlibat dalam kerusuhan,’’ lanjutnya. Hussein Tantawi, ketua Dewan Agung Militer, juga memastikan takadarekayasadalamkerusuhan yang disebut Presiden FIFA Sepp Blatter sebagai ’’hari kelam bagi sepak bola’’ tersebut. ’’Insiden ini tak akan menghancurkan Mesir. Kejadian seperti ini bisa terjadi di mana saja. Kami tidak akan menindak semua yang terlibat,’’ tegasnya sebagaimana dikutip Associated Press. Militer mengerahkan dua pesawat untuk menjemput para pemain Al-Ahly di Port Said dan menerbangkan mereka ke Kairo. Sampai tadi malam, aparat telah menangkap 47 orang yang diduga terlibat kerusuhan itu. Kepala KepolisianPortSaidEssamSamak juga telah dipecat. Dewan Agung Militer pun telah mengumumkanmasaberkabung nasional selama tiga hari. Tapi, semua itu tetap sulit meredakan tingginya tensi. Negeri yang dialiri Sungai Nil tersebut berada di ambang revolusi kedua setelah yang pertama berhasil melengserkan Mubarak tahun lalu. Dewan Agung Militer bakal menghadapi tantangan sangat berat untuk mempertahankan kekuasaan. Sebagaimana dilaporkan BBC, ketegangan kini merebak di berbagai penjuru Mesir. Di Suez, misalnya, 500 orang berdemonstrasi mengutuk polisi dan militer di depan kantor pusat kepolisian setempat. Ultras Al-Ahly juga sudah kembali ke Lapangan Tahrir, Kairo, dan merencanakan demonstrasi besar-besaran dini hari tadi. ’’Orang-orang sangat marah kepada rezim yang berkuasa. Anda bisa melihat kemarahan itu dimatamereka,’’ujarMohammed Abdel Hamid, suporter Al-Ahly di Kairo. (c5/ttg)

+

Bermusuhan Sekaligus Bergandengan Sambungan dari hal 1 Tapi, ketidakpuasan tersebut hanya berhenti di situ. Sebab, sesudah itu fans Zamalek justru bersatu dengan ribuan pendukung Al Ahly, menyambut kedatangan para pendukung Al Ahly, baik yang masih hidup atau sudah tewas, di Stasiun Ramses, Kairo, yang baru pulang dari Port Said. Bersama-sama suporter dua klub tersukses di Mesir itu mengutuk rezim berkuasa dan menuntut diakhirinya pemerintahan militer. ”Kami siap mati seperti saudara-saudarakamiataumengem-

balikan hak-hak mereka,” kata seorang fans Al Ahly seperti dikutip BBC. Kerja sama itu bukanlah yang pertama. Ultras –kelompok suporter garis keras– kedua klub juga sama-sama berada di garda depan selama revolusi 18 hari yang berepisentrum di Lapangan Tahrir, Kairo, pada awal tahun lalu,yangsuksesmenumbangkan Presiden Hosni Mubarak. Selamaini,AlAhlydanZamalek dianggap klub-klub lain di Liga Mesirseringmendapatperlakuan khusus. Karena itu, tiap kali melawan klub di luar Kairo, atmosfernyaselalusengit.Misalnya, ketika Al Ahly melawat ke markas

Al Masry di Port Said. Tapi, derby antara Al Ahly dan Zamalek juga tak kalah panas. Maklum, secara prestasi, keduanya memang sangat bersaing. Al Ahly tercatat memenangi 36 gelar Liga Mesir, sedangkan Zamalek mengoleksi 11 titel. Di Liga Champions Afrika, mereka hanya terpaut satu gelar. Al Ahly memenangi ajang antarklub paling prestisius di Afrika itu enam kali, adapun Zamalek lima kali. Tak heran, Konfederasi Sepak Bola Afrika menahbiskan keduanya di peringkat I dan II klub terbaik Afrika abad ke-20. (ham/c11/ttg)

Kesal Dikabarkan Meninggal Sambungan dari hal 1 Tidak jelas siapa yang memulai menyebarkan informasi tersebut. Bersamaan dengan beredarnya pesanitu,Jupetengahmenghadiri premiere film terbarunya, Rumah Bekas Kuburan, di Planet Hollywood, Jakarta. Ketika dimintai komentar tentang beredarnya kabarbohongtersebut,Jupemengatakan kesal. “Nggak ada kerjaan. Orang nggak ada kerjaan biasanya bercandanya kasar. Kematian itu nggak bisa kita becandain, menurut aku.

Apalagi nge-broadcast pesannya aku meninggal kecelakaan sama Gaston. Itu nggak baik. Berarti aku dikasih panjang umur. Amin. Alhamdulillah,” katanya. Jupe juga menerima kabar tersebut. Dia lantas memberitahukan hal itu kepada Gaston. Jupe menduga, ada orang yang tidak suka dengannya, lalu menyebarkan berita ngawur tersebut. Dia hanya bingung mengapa harus berita kematian yang dikabarkan.Apalagiinformasinya, dia mengalami kecelakaan. “Itu

berita nggak pantas sama sekali. Aku sehat-sehat saja dan sampai saat ini masih diberi kepercayaan untuk membahagiakan orang,” katanya. Rupanya, berita itu cepat sekali menyebar. Tak hanya melalui BBM , tetapi juga Twitter. Banyak orang yang menanyakan kebenaran kabar tersebut. Sampai-sampaiJupeharusmengklarifikasi melalui Twitter. Perempuan seksi itu tadi malam memang merilis film terbarunya. Bahkan, setelah pemutaran film, dia beratraksi dengan ular kobra. (jan/c6/any)

Rabaul Queen. Mereka hanya mengatakan bahwa feri tersebut tenggelam dalam waktu cepat tanpa mengirimkan pesan SOS atau bermasalah. ’’Tak ada sinyal apa-apa dari Rabaul Queen,’’ kata jubir perusahaan dalam pesan yang dikirimkan ke Reuters via e-mail. AMSA melaporkan bahwa 238 orangberhasildiangkatataudientas dari laut dan rakit pelampung hingga pukul 17.30 waktu setempat (pukul 15.30 WIB) atau sekitar 12 jam setelah MV Rabaul Queen dilaporkan tenggelam. ’’Ini jelas sebuah tragedi besar. Terdapat lebih dari 350 orang di atas kapal yang tenggelam,’’ komentar Perdana Menteri (PM) Australia Julia Gillard kepada para wartawan di Melbourne. ’’Sepertinya banyak korban jiwa yang jatuh (dalam musibah tersebut),’’ lanjutnya. Delapan kapal dagang yang berlayar di dekat lokasi MV Rabaul Queen telah diminta untuk membantu evakuasi para korban. AMSA menuturkan bahwa helikopter dan pesawat Australiajugadikerahkankelokasi setelah insiden tersebut. ’’Kami telahberhasilmengangkatbanyak rakit pelampung dari laut,’’ kata Jubir AMSA Carly Lusk. ’’Banyak laporan yang datang dari kapal-

kapal yang melihat orang-orang di dalam rakit pelampung. Kami berharap jumlah korban yang selamat akan terus bertambah,’’ lanjutnya. Otoritas Keamanan Laut Nasional PNG menyebutkan, pihaknya pertama kali mengetahui adanya sinyal darurat dari kapal tersebut kemarin pagi. Mereka membenarkanbahwakapaltersebut tenggelam dan penumpangnya sedang terapung-apung di laut menunggu bantuan. Koordinator Tim Penyelamatan Kapten Nurur Rahman mengatakan, lebih dari 300 orang berada di atas kapal saat terjadi kecelakaan. Namun, dia enggan berspekulasi tentang penyebab kecelakaan itu. ’’Prioritas kami saat ini adalah menyelamatkan nyawa penumpang. Tetapi, ini kejadian yang tidak biasa (bagi kami),’’ ujarnya. ’’Beberapa kali terjadi kecelakaan kapal kargo sebelumnya. Tetapi, tidak demikian dengan feri,’’ tambahnya. Rahman mengungkapkan bahwa feri tersebut tenggelam sepenuhnya. Upaya penyelamatan pun akan dilanjutkan selama memungkinkan meski cuaca biasanya tak menentu menjelang malam hari. (RTR/AFP/ cak/dwi)

Feri Tenggelam Sambungan dari hal 1 di PNG, menuju Lae atau kota terbesar kedua di timur negara Samudera Pasifik tersebut. Star Ships selaku operator melaporkan kehilangan kontak dengan Rabaul Queen sekitar pukul 06.00 waktu setempat (sekitar pukul 04.00 WIB). Star Ships pun menduga cuaca buruk sebagai penyebab tenggelamnya kapal angkutan itu. Tetapi, dugaan tersebut berbeda dengan laporan Otoritas Keamanan Maritim Australia (AMSA). Menurut AMSA, ketika musibah itu terjadi, cuaca relatif masih bersahabat. Misalnya, kecepatan angin rata-rata mencapai 40 knot (75 km perjam) dan tinggi gelombang laut mencapai 16 kaki atau sekitar 5 meter. Kapal sepanjang 47 meter (155 kaki) tersebut dilaporkan tenggelam sekitar 9 mil laut dari perairan Finschhafen, kota yang berjarak sekitar 92,5 kilometer sebelah timur Lae di Semenanjung Huon. Lokasi tenggelamnya Rabaul Queen itu berada di kawasan pantai timur laut PNG. Perusahaanpemilikkapal,Rabaul Shipping, menyatakan bahwa sejauh ini pihaknya masih belum tahu penyebab tenggelamnya

+


8

Pontianak Post

Jumat 3 Februari 2012

Jaringan Narkoba Malaysia Digulung Diselundupkan Lewat Perbatasan Darat JAKARTA—Mabes Polri kembali menggulung jaringan sindikat internasional narkoba. Setelah pada Jumat (20/1) lalu mereka menggerebek penyelundupan jalur laut di perairan Ujung Genteng, Sukabumi, Jawa Barat, kali ini giliran sindikat yang menyeberang via perbatasan Malaysia-Indonesia digerebek. Delapan orang ditangkap dan sebanyak 55 kilogram sabu-sabu disita sebagai barang bukti. Penangkapan tersebut merupakan buah pengintaian Mabes Polri selama dua bulan. Mereka menguntit tersangka berinisial D yang sering beredar di kawasan Mangga Dua, Jakarta Pusat. Saat melintas dengan Toyota Avanza di sebuah hotel di kompleks Harco pada Kamis (26/1) malam, D disergap.D merupakan WNI bandar kakap anggota jaringan internasional. Dari tangannya didapatkan 10 kilogram sabusabu, 20 ribu butir ekstasi, dan 10 ribu butir happy five. Penangkapan D mengarahkan polisi untuk mengejar anggota jaringan lainnya berinisial H. Saat sedang bergerak dari Ancol ke arah Tanjung Priok, WNI sindikat narkoba itu dibekuk. H dan D merupakan satu komplotan. Sama seperti D, dari tangan H didapatkan sejumlah barang-barang psikotropika dalam jumlah besar. Yakni, 20 kilogram sabu-sabu, 20 ribu butir ekstasi, dan 10 ribu butir happy five. Penangkapan H dan D membuat aparat semakin gencar mengejar anggota jaringan lainnya. Tak lama kemudian, enam orang ikut dibekuk. Mereka adalah AF, AN, AL, NO, MES, dan SA. Dari tangan mereka didapatkan 25 kilogram sabu-sabu, 10 ribu butir ekstasi, dan 10 ribu butir

c

m

y

k

FERY PRADOLO/INDOPOS

JARINGAN INTERNASIONAL: Selama 2 bulan terakhir, Direktorat Reserese Narkoba Polda Metro Jaya berhasil meringkus 12 anggota jaringan peredaran narkoba internasional, dengan barang bukti, 55 kilogram sabu, 50.000 butir ekstasi, dan 30.000 butir H5. Mereka merupakan jaringan internasional, salah satunya dari Malaysia.

happy five. “Mereka mengaku bahwa sabu-sabu berasal dari Iran, ekstasi dari Belanda, dan happy five dari Tiongkok,” kata Kadiv Humas Mabes Polri Irjen Pol Saud Usman Nasution, kemarin (2/2). Jaringan tersebut dikendalikan langsung oleh sindikat narkoba internasional di Malaysia. Barang haram itu dikumpulkan di negeri jiran tersebut kemudian diselundupkan ke Indonesia melalui jalur-jalur perbatasan darat. “Siapa orang yang mengendalikan di Malaysia? Dia warga negara asing (WNA). Kami sudah mengantongi identitasnya tapi tidak bisa kami sebut karena sedang dikejar,” kata mantan Kadensus 88 Antiteror itu. Dari penangkapan delapan orang anggota jaringan tersebut, polisi meringkus 55 kilogram sabu-sabu, 50 ribu butir ekstasi, 30 ribu butir happy five, dan satu unit ponsel merek Nokia. “Kalau kita total, nilai narkoba yang dirampas mencapai Rp 128 miliar,” kata Saud. Dalam menjalankan aksinya,

mereka juga melibatkan istri mereka sendiri. Di antaranya NO yang merupakan istri tersangka berinisial M yang sebelumnya sudah ditangkap. Kemudian perempuan berinisial MES merupakan istri AL. Sedangkan SA adalah istri YR, tersangka yang juga ditangkap sebelumnya. Jenderal dengan dua bintang di pundak itu menambahkan, jaringan narkoba Malaysia sudah lama beroperasi di Indonesia. Polisi sudah menangkap jaringan yang sama hingga lima kali. Jalur distribusi mereka melalui jalan darat dan lintas pulau. Dari Semenanjung Malaysia mereka menyeberang ke Aceh kemudian dilanjutkan lewat darat ke Padang-Pekanbaru-Lampung hingga Jakarta. Mereka beroperasi dengan memanfaatkan para napi narkoba yang meringkuk di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas). Baik di Lapas Jakarta maupun Tangerang. Kendati berada di penjara, rupanya mereka tetap leluasa berkomunikasi. “Di dalam penjara, masih banyak yang

bisa mengendalikan peredaran narkoba dari dalam. Mereka punya orang-orang di luar Lapas yang bisa digerakkan. Jadi dari Malaysia mereka berkomunikasi dengan jaringan mereka yang ada di Lapas,” kata Saud. Dia mengungkapkan, jaringan tersebut sangat rapi beroperasi. Selain terhubung dengan link internasional, mereka juga memiliki orang-orang di berbagai wilayah di Indonesia. Mabes Polri juga sedang menelusuri jaringan mereka di daerah-daerah. Jaringan Malaysia, kata Saud, berbeda dengan tangkapan pada 20 Januari lalu di perairan Ujung Genteng, Sukabumi, Jawa Barat. Kedua jaringan tersebuttidak saling terhubung meski samasama sindikat internasional. Tangkapan di Ujung Genteng adalah sindikat yang menyelundupkan narkoba lewat perairan. Mereka menggunakan kapal besar yang nge-drop narkoba melalui kapal-kapal kecil. “Kapal berangkat dari Batam. Kalau yang ini sebagian besar lewat darat,” katanya. (aga)


Panitia Cap Go Meh 2012 Singkawang membantah mendatangkan artis top Mandarin Jackie Chan. Hal ini menjawab dari BBM dan SMS yang marak menyebut kehadiran aktor Mandarin tersebut.

Pontianak Post

17

Masyarakat Awasi Pelayanan Kesehatan Tak Becus, Tenaga Medis Bisa Ditegur

Pemkab Sambas mengajak masyarakat untuk mengawasi pelayanan kesehatan. Partisipasi masyarakat dalam upaya meningkatkan mutu tata kelola pelayanan publik.

halaman 20

halaman

Metropolis halaman

Panitia CGM Bantah Jackie Chan ke Singkawang

24

Kondisinya jalan sangat memperihatinkan, seakan-akan tidak ada yang mengurusnya. Sampai kapan lagi jalan rusak ini akan terus terjadi Katharina Lies Mantan Anggota DPRD Kalbar

2

JUMAT 3 Februari 2012

Galungan Mengandung Makna Antikorupsi PONTIANAK - Umat Hindu Kalimantan Barat merayakan Hari Galungan, Rabu (1/2). Pura Giripati Mulawarman di Jalan Adisucipto dipadati oleh para jamaah yang ingin bersembahyang. Ketua Parisada Hindu Dharma Indonesia Kalbar, Putu Dupa Bandem mengatakan, prosesi ibadah terkait Hari Raya Galungan dilakukan dalam beberapa sesi. “Soalnya, ramai sekali. Pura-nya penuh, jadi kita ibadahnya harus pakai shift,” kata pria yang juga sebagai pinandita atau imam hindu di Kalbar ini. Putu juga menyebutkan, Hari Galungan merupakan salah satu hari raya umat Hindu yang hakikatnya merayakan kemenangan dharma atas adharma. Dharma bermakna kebenaran sementara adharma adalah kezaliman. Selain itu, Hari Galungan juga diyakini sebagai hari kelahiran

GALUNGAN

SHANDO SAFELA/PONTIANAKPOST

INVESTASI

Punya Kebun Sendiri PERUSAHAAN perkebunan karet mulai mencanangkan areal dan memiliki kebun sendiri pada tahun ini. Kepala Badan Penanaman Modal Daerah Kalimantan Barat, Yoseph Alexander menyatakan ada dua perusahaan yang sudah melaporkan pencanangan areal tersebut. • ke halaman 15 kolom 2

BEKELIT

Seorang ibu merapikan sajian di Pura Jalan Adi Sucipto saat melaksanakan sembahyang memperingati Galungan. Sejumlah umat Hindu menjalankan sembahyang dengan khusyuk di tengah rintik hujan.

dunia. Hari raya ini diperingati setiap 210 hari sekali, tepatnya setiap Rabu Kliwon Dunggulan. Adapunmaknamendasaryangjugaterkandung didalamHariRayaGalunganadalahbagaimana seseorang mampu mengatasi musuh di dalam diri sendiri untuk mencapai kedamaian. Sebab, musuh terbesar seorang manusia justru berada di dalam dirinya sendiri atau hawa nafsu. Nafsu tersebut dapat berupa keserakahan, loba dan sebagainya. Bahkan, kata Putu, jika dikait-kaitkan, semangat anti-korupsi juga terkandung di dalam makna Hari Raya Galungan. “Intinya bagaimana kita bisa mengendalikan hawa nafsu. Jika kita mampu mengendalikan yang sifatnya negatif, maka pemaknaan Galungan muncul saat itu,” jelasnya. Selain di Pura Giripati Mulawarman, perayaan Hari Raya Galungan juga dilaksanakan di purapura yang ada di daerah. Perayaan antara lain diisi dengan acara ibadah atau sembahyang berjamaah. Sebelum sembahyang, pinandita menyampaikan dharma wacana atau khutbah tentang implementasi dari hakikat Galungan kepada seluruh jamaah. (ron)

Benahi Ruang Kelas Rusak

Tiga Kali Pelayaran Dihentikan

PONTIANAK - Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat kembali mengajukan permohonan bantuan kepada pemerintah pusat untuk membenahi ruang-ruang kelas di sekolah. Wakil Gubernur Kalbar Christiandy Sanjaya mengatakan, di seluruh Kalbar, masih terdapat 1.720 unit ruang kelas yang perlu bantuan. Sebagian besar karena ruang kelas tersebut dalam keadaan rusak. Tetapi ada juga yang perlu dibangun baru (penambahan). “Itu usul kita. Sudah disampaikan melalui Dinas Pendidikan ke Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan,” katanya usai dialog jarak jauh dengan Wakil Presiden, Boediono, Rabu (1/2). Saat dialog dengan wapres tersebut, Christiandy juga menyempatkan diri untuk menyampaikan langsung permohonan ini. Menurutnya, permohonan

PONTIANAK – Sepanjang Januari 2012 Administrasi Pelabuhan (Adpel) Pontianak sudah tiga kali melarang kapal berlayar. Alasannya gelombang tinggi dapat mengancam keselamatan. Kepala Seksi Kesatuan Penjaga Laut dan Pantai (KPLP) Adpel Pontianak Suhardi mengatakan, pada 2, 9 dan 25 Januari pihaknya memang menghentikan pelayaran. Bahkan terakhir selama empat hari dari 25-29 Januari kapal dari Pelabuhan Pontianak dilarang melaut. “Baru satu bulan kami sudah hentikan tiga kali pelayaran. Terpaksa dilakukan karena gelombang memang tinggi waktu itu,” ucapnya. Suhardi memperkirakan pada awal Februari ini gelombang laut tinggi lagi. Bisa saja dilakukan lagi penghentian melaut jika memang dinilai mengancam keselamatan jiwa. Gelombang tinggi diperkirakannya terjadi lagi setelah 4 Februari.

• ke halaman 15 kolom 2

• ke halaman 15 kolom 2

John Bamba; Peraih Penghargaan Bidang Kebudayaan Pemprov Kalbar

ILUSTRASI : KEKES

Khawatir Terjadi Ketekoran Budaya Adat TAK ada kesan arogan ketika pertama kali bertemu John Bamba. Senyum ramah mengulas di bibirnya. Sosoknya terlihat sederhana. Cara berpakaiannya rapi. Berkemeja lengan panjang bermotif khas Dayak, dan masukkan rapi ke dalam celana panjang. Saat berbicara tentang budaya khususnya suku Dayak, kalimat-kalimat lugas terlontar dari mulutnya. Begitu fasih. Mu l a i dari k e hidu-

John Bamba dan budaya menjadi dua hal tak terpisahkan. Selama 27 tahun ia menggeluti bidang budaya. Namanya pun diperhitungkan di dunia internasional. Selain menjadi narasumber ahli, pria yang disapa John ini bersama Institut Dayakologi aktif dalam pengesahan deklarasi Perserikatan Bangsa-Bangsa tentang Hak-Hak Masyarakat Adat. Tahun ini ia mendapat penghargaan dari Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat. CHAIRUNNISYA, Pontianak

C

m

y

k

pan dan budaya suku Dayak pada zaman dahulu, hingga perkembangan saat ini. Kendati sangat lancar berbicara tentang kebudayaan Dayak, ketika kecil John t a k pernah

John Bamba

bercita-cita terjun pada bidang tersebut. ”Saya kecilnya malah ingin menjadi Diplomat,” katanya sambil tertawa. Untuk mengejar cita-citanya itu, ketika lulus SMA ia mengikuti UMPTN jurusan Hubungan Internasional di Universitas Gajah Mada. Tetapi tidak lulus. Ia malah diterima di Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan jurusan Bahasa Inggris di Universitas Tanjungpura. ”Tetapi sebenarnya saya mulai tertarik pada bidang budaya sejak SMA. Saya lulus 1982,” ungkap pria kelahiran 10 Oktober 1966 ini. • ke halaman 15 kolom 2


metropolitan

10

Pontianak Post

Bukan Abaikan Dewan

kepolisian

Jamin Tanpa KKN KEPOLISIAN Daerah Kalimantan Barat menjamin proses perekrutan brigadir polisi murni tanpa kolusi korupsi dan nepotisme. Pengawasannya melibatkan pihak eksternal maupun internal, guna mendapatkan sumber daya polisi profesional dan humanis. ‘’Tidak ada titip-titipan dalam penerimaan polisi. Perekrutan dilakukan dengan pengawasan internal maupun eksternal,’’ kata Kapolda Kalbar Brigjen Pol Unggung Cahyono, Kamis (2/2). Pengawas eksternal meliputi kaum cendikiawan, konsultan, tokoh masyarakat, organisasi masyarakat, Hipmsi dan media massa di Kalbar. Hadir antara lain Aswandi, perwakilan cendikiawan, Unggung Cahyono Pdt Barnabas Simin, Setiawan Lim dan Syamsul Rizal mewakili tokoh masyarakat. ‘’Pelibatan pihak luar sangat diperlukan dalam era keterbukaan. Maka diperlukan kerja sama kemitraan yang efektif dalam perekrutan anggota polisi. Sesuai dengan grand strategy tahap dua, yang menitikberatkan pola kemitraan,’’ kata Kapolda. Menurut Kapolda, kemitraan masyarakat dan polisi diharapkan terjalinnya kerja sama dalam penegakan hukum dan menjaga ketertiban. Sementara pada lingkup internal bertujuan pada peningkatan profesionalisme. ‘’Peran pengawas eksternal adalah untuk mengawal seleksi penerimaan anggota polisi. Juga menjadi wakil masyarakat untuk mendapatkan calon anggota polisi yang berkualitas,’’ kata Kapolda. Penyertaan pengawas eksternal mendapat dukungan perwakilan masyarakat yang dilibatkan sebagai pengawas. Namun diharapkan kemitraan pengawas eksternal bukan sebatas formalitas. Sekaligus mengingingkan pendidikan dan pembinaan peserta yang lulus dapat diperhatikan. Agar selepas dilantik menjadi polisi sesuai harapan masyarakat. ‘’Citra buruk tidak menghilangkan semangat bagi kita untuk melahirkan polisi profesional. Saya yakin terlibatnya unsur pengawas eksternal, perekrutan polisi menjadi kredibel. Jika rekrutmen sudah berkualitas, maka pelatihan dan pembinaan ikut penting diperhatikan. Supaya kemitraan perekrutan tidak menjadi percuma ,’’ kata Aswandi. (stm)

Jumat 3 Februari 2012

HARYADI/PONTIANAK POST

THENGLANG: Penjual menyusun mainan ikan bercorak naga (thenglang), menjelang perayaan Cap Go Meh mainan ini laris diburu anak-anak.

Pembangunan Pontura Minim PONTIANAK - Perencanaan pembangunan di wilayah Pontianak Utara yang dianggarkan pemerintah kota masih minim. Untuk itu, kecamatan, kelurahan

setempat, dan beberapa pihak terkait melaksanakan kembali musyawarah ini, Kamis (2/1). Anggota DPRD Kota Pontianak daerah pemilihan Pontianak Utara, M. Fauzi mengatakan, untuk tahun kemarin hanya terealisasi tidak sampai 30 persen. Itupun lambat. Banyak masyarakat mengeluh dan tidak terlalu berharap akan program pemerintah. Kendati demikian, banyak pihak yang akan memperjuangkan pembaangunan ini agar cepat terealisasi. “Kita akan tetap berusaha penuh,” cetusnya. Dia mengatakan, pembangunan infrastruktur, pendidikan, kesehatan serta tata kota di Pontianak Utara segera terealisasi. Begitu juga pada bidang perekonomian warga sekitar, harus menuju hidup yang sejahtera. Untuk tahun 2013, mereka menargetkan pembangunan tersebut telah ada. Terutama pada usulan-usulan dana yang dianggarkan kepada

C

M

Y

K

pemerintah dijadikan bahan pertimbangan. Sehingga, penduduk setempat tidak menanti harapan. Hal senada juga diutarakan Camat Pontianak Utara Ana Suardiana. Seharusnya, pemerintah dapat memberikan pelayanan baik kepada penduduk. “Masyarakat lebih mendambakan kesehatan,” ujarnya. Tidak hanya itu, rumah sakit pun menjadi dambaan warga Pontianak Utara. Kemudian, kondisi jalan yang menghubungkan jalur antar negara banyak rusak. Sekarang, data infrastruktur itu telah masuk ke database. Disinggung masalah target dalam pembangunan di wilayah Pontianak Utara, Ana menjawab, tidak bisa diprediksikan. Pasalnya, itu tergantung tergantung dari pemerintah kota. “Jalan yang rusak telah kita data. Selanjutnya akan kita seleksi untuk diperbaiki,” terang Ana. (rmn)

PONTIANAK – Dinas Sosial dan Tenaga Kerja Kota Pontianak membantah mengabaikan parlemen kota terkait pembangunan Pusat Layanan Anak Terpadu di Jalan Danau Sentarum. Kepala Dinas Sosial dan Tenaga Kerja Kota Pontianak Syaiful Rachman mengatakan, tidak ada instansi yang ditinggalkan. Sebab, pihaknya sudah mengundang seluruh muspida termasuk anggota DPRD Kota Pontianak. “Tidak ada yang harus merasa ditinggalkan dalam acara peresmian gedung PLAT tersebut. Karena kami telah mengundang seluruh muspida. Untuk DPRD Kota Pontianak, kami telah menyampaikan surat undangan kepada ketua DPRD Kota Pontianak,” katanya. Syaiful menambahkan, secara kelembagaan pihaknya telah melayangkan surat undangan kepada pimpinan dewan. Menurutnya ketidakhadiran anggota dewan hanya persoalan komunikasi saja. Sehingga komisi yang membidang anak tidak mengetahui acara peresmian tersebut. Kendati begitu, pihaknya meminta maaf kepada anggoa dewan bila dalam acara peresmian tersebut merasa ditinggalkan. Pihaknya akan tetap menjalin kerja sama yang baik. “Kami secara instansi meminta maaf kepada anggota komisi D bilamana dalam acara peresmian tersebut anggota komisi D merasa ditinggalkan atau tidak diinformasikan. Mungkin ini hanya kurang komunikasi saja, karena kami telah melayangkan surat undangan kepada ketua. Kami akan terus menjalin kerja sama kepada anggota komisi D untuk masalah penanganan anak,” katanya. Selain meminta maaf atas kurangnya informasi atas peresmian gedung PLAT tersebut, pihaknya juga dalam sedang mendata anakanak di Pontianak yang tidak mendapatkan perawatan orangtuanya untuk ditampung di Gedung PLAT. Hal ini tentunya perlu mendapatkan semua kalangan. “Kami akan menjalin kerja sama yang baik dengan anggota dewan khususnya anggota Komisi D. Karena saat ini kami sedang mendata anak-anak di Pontianak yang tidak mendapatkan perawatan orangtuanya. Tentunya hal ini perlu mendapatkan dukungan semua pihak. Kami juga mengimbau orangtua, jika tidak mampu memberikan perawatan kepada anak silakan diserahkan kepada kami, agar dirawat di PLAT yang telah disediakan,” katanya. (adg)


Pontianak Post

l

Jumat 3 Februari 2012

HALO PUBLIK

Hutan Tinggal Nama Sambas merupakan daerah akan kaya sumber hutan. Baik berupa kayu, rotan dan hasil hutan lainnya. Namun itu hanya sekedar nama lagi. Sekarang hutan di Sambas cuma berapa persen saja. Mungkin hanya 30 persen. Habisnya hutan di Sambas karena ekspansi perkebunan lahan sawit yang luas. Sangat ironis sekali apabila kedepannya anak cucu sekedar tahu nama hutan, tapi tidak pernah melihat hutan itu seperti apa. Hutan merupakan factor terbesar bagi alam. Apabila hutan habis, maka ekosistem tidak seimbang lagi. Pemanasan global pun semakin parah. Kewajiban menjaga hutan adalah tanggung jawab kita bersama. Fakta yang ada hutan sekarang sudah diganti dengan perkebunan sawit. Sampai sekarang belum ada solusi untuk mempertahankan hutan itu sendiri. Malahan pembukaan lahan semakin bebas. Lihat saja di daerah Sajingan, hutan sudah berubah menjadi sawit. Sampai sekarang belum terlihat apa manfaat perkebunan sawit bagi masyarakat. Tapi kalau bagi perusahaan dan oknumoknum tertentu banyak masyarakat yang

jadi korban. Ingat waktu demontrasi masalah perkebunan sawit ke kantor Bupati tahun 2010. Apa permasalahannya, yang pasti lagi-lagi masyarakat korbannya. Oleh sebab itu dapat diambil kesimpulan bahwa jangan hanya berpikir keuntungan yang sifatnya hanya sementara. Tapi pikirkan apa yang akan terjadi 10-30 tahun ke depan. Tidak dapat dibayangkan ekosistem yang tak seimbang akan menyebabkan fatal bagi kehidupan di alam ini. Padahal tugas kita sebagai manusia adalah menjaga dan melestarikan lingkungan. Hutan juga sangat penting bagi manusia. Karena tumbuh-tumbuhan menghasilkan karbondioksida yang dibutuhkan manusia. Jadi manusia wajib menjaga hutan. Jangan sampai hanya merusak dan membabat hutan saja. Sesuai dengan program pemerintah, one man one tree. Maka pelestarian hutan harus ditingkatkan lagi. Caranya melalui program pemerintah dan kesadaran masyarakat itu sendiri. Gusanto Mahasiswa STAIN Pontianak.

11

Tambah Kereta Api Menanggapi surat pembaca Suryadi mengenai “besi runcing di kereta api,” untuk mengatasi supaya penumpang tidak dapat naik ke atap KA. Saya kepikiran, kenapa harus susah-susah? Bukannya ada solusi yang lebih mudah dan masuk akal. Tambah saja gerbong keretanya dong, PT. KAI! (Leo, 0811560803)

Bijak Hadapi Iptek Perkembangan Iptek hendaknya ditanggapi secara positif bahwa hal itu berguna bagi pembentukan dan pembinaan sikap serta perilaku hidup manusia pada umumnya. Yang ini merengek-rengek minta belikan handphone kamera, kemudian menyimpan video porno didalamnya, untuk dinikmati secara diam-diam, bahkan berduaan dengan lawan jenis. Mohonlah kerjasama yang baik antara pihak keluarga, sekolah maupun masyarakat dan pemerintah untuk menekan indikasi penyimpangan perilaku terselubung ini. Sayangnya dewasa

ini tak sedikit remaja kita yang cenderung berperilaku menyimpang karena menyalahgunakan iptek tersebut. Padahal masa depan bangsa yang baik ditentukan sejak saat ini dalam diri setiap remaja. Jadilah bangsa yang semakin cerdas dan bermoral sesuai norma yang berlaku dalam masyarat. (Laurensius Leba, Bengkayang, 085650951312)

Hilang Dompet Pada hari Selasa jam 09.00 Wib, saya kehilangan dompet saat berbelanja di Pasar Dahlia Pontianak. Dompet tersebut kemungkinan tercecer di dalam pasar, sekitar parkiran depan pasar Dahlia dan sekitar jalan H. Rais A. Rahman menuju komplek Batara Indah I. Didalam dompet terdapat sejumlah uang, Kartu ATM, STNK Motor Nopol AG 3027 BF, SIM C atas nama Nunung Pusporini, Kartu Pegawai dan beberapa surat berharga lainnya. Jika diantara pembaca atau masyarakat yang menemukan dompet tersebut mohon dapat mengembalikan ke alamat kami di Jl. Dr. Wahidin Komplek Batara Indah I, Gang Revolusi Blok BB No. 17 atau hubungi kami ke nomor handphone ini. (Pusporini, 085750521161)

Profesionalitas Pemimpin Memberi Kompensasi Kondisi saat ini menuntut suatu organisasi atau perusahaan untuk senantiasa melakukan berbagai inovasi guna mengantisipasi adanya persaingan yang semakin ketat. Sebagai contoh, era globalisasi telah melanda berbagai aspek kehidupan manusia, dimana dunia semakin menyatu, tidak bisa lagi kejadian di suatu negara tertutup bagi dunia luar, teknologi informasi dan komunikasi telah merangsang perubahan hubungan antar bangsa yang tidak bisa lagi dibatasi dengan tembok tapal batas suatu negara. Dampak yang cukup besar adalah

bagi industri-industri di Indonesia, baik itu industri perdagangan, manufaktur maupun jasa. Organisasi di abad-21 seperti saat ini dituntut untuk mempunyai keunggulan bersaing baik dalam hal kualitas produk, servis, biaya maupun sumber daya manusia yang profesional. Keadaan ini menjadikan sumber daya manusia yang merupakan motor penggerak organisasi atau perusahaan sebagai aset penting yang harus ditingkatkan efisiensi dan produktivitasnya. Untuk mencapai hal tersebut, maka perusahaan harus mampu menciptakan kondisi yang dapat mendorong dan memungkinkan karyawan untuk mengembangkan dan meningkatkan kemampuan serta keterampilan yang dimiliki secara optimal. Salah satu upayanya den gan pemberian kompensasi yang memuaskan. Menurut Handoko (1994),

C

m

y

k

suatu cara meningkatkan prestasi kerja, motivasi dan kepuasan kerja karyawan adalah dengan memberikan kompensasi. Karena pandanganpandangan karyawan mengenai uang atau imbalan langsung nampaknya sangat subyektif dan barangkali merupakan sesuatu yang khas dalam industri. Tetapi pada dasarnya, adanya dugaan ketidakadilan dalam memberikan upah maupun gaji inilah pemimpin sebagai sumber daya manusia yang profesional harus mampu mengantisipasi ketidakpuasan karyawan terhadap kompensasi yang pada akhirnya bisa menimbulkan perselisihan dan semangat rendah dari karyawan itu sendiri. Maka dari itulah pemahaman yang jelas dari pemimpin seperti yang dikatakan oleh Ahmad Tohardi (2002), dalam pemberian kompensasi hal-hal yang paling sulit dilakukan adalah bagaimana cara memberikan

kompensasi yang layak dan adil kepada karyawan. Sehingga dapat disimpulkan bahwa kata kunci dalam pemberian kompensasi adalah equity yang berarti keadilan. Selanjutnya equity tersebut harus diikuti dangan kata kunci kedua yaitu worth yang artinya kepantasan atau kelayakan. Oleh karena itu bagaimanapun caranya seorang pemimpin harus mampu memberikan kompensasi yang adil dan layak kepada pegawai/karyawan. Bartholomeus Betonino <betonino@rocketmail.com>


12

success story

Pontianak Post

Jumat 3 Februari 2012


Pontianak Post

Jumat 3 Februari 2012

komunikasi bisnis Advertorial

Apa Kata Mereka tentang PPAk Untan BERBAGAI pandangan juga datang dari alumni PPAk Untan, yang kini bekerja sebagai Konsultan Keuangan Daerah menjabat Direktur PT. Indosakti Pratama, Fridolinus Peno SE Ak yang mengatakan, kurikulum PPAk yang ada sekarang sudah sangat relevan cuma sebaiknya ditambah lagi untuk jam praktiknya. Apalagi praktik ini dinilai bermanfaat dengan relevansi pekerjaan konsultan saat ini. “Saya juga melihat koleksi buku Pusat Referensi yang dimiliki PPAk Untan sekarang jauh memadai. Tinggal bagaimana pihak pengelola perpustakaan terus melakukan update terhadap berbagai referensi buku mengenai bidang pekerjaan konsultan. Sehingga diharapkan mahasiswa tidak tertinggal dengan berbagai kemajuan tersebut,” ujarnya. Direktur PT Tiki JNE Bengkayang ini menambahkan, selama mengenyam pendidikan di PPAk Untan pengalaman menarik yang didapatkan adalah mahasiswa bisa berinteraksi dengan rekan-rekan akuntan dari berbagai profesi lainnya. Tak hanya itu, mahasiswa sewaktu-waktu juga berdiskusi, berbagi pengalaman dan pengetahuan dengan para pakar akuntan yang juga alumni PPAk Untan. Bagi Anda yang ingin bergabung

segera daftarkan diri Anda untuk menjadi Akuntan Profesional. Bagi Anda yang memerlukan informasi lebih lanjut, Anda dapat menghubungi Sekretariat Program Pendidikan Akuntansi FE Untan di gedung PPA FE Untan, Jl. Ahmad Yani Pontianak, telpon (0561) 7586392, HP. 0852 5217 9499, Fax (0561) 713707. Atau email : ppak_untan@yahoo.com. Biaya pendaftaran tes masuk PPAk sebesar Rp350.000. Informasi tambahan, Program Pendidikan Profesi Akuntansi ini hanya diperuntukkan bagi lulusan S1 Akuntansi. Untuk kelas reguler

perkuliahan dilaksanakan pada malam hari dari Senin hingg Jumat. Untuk kelas eksekutif perkuliahan dilaksanakan setiap hari Sabtu full day, dari pagi hingga malam hari, dan untuk kelas Fresh Graduate perkuliahan dilaksanakan pada pagi hari. Biaya kuliah untuk Kelas Reguler sekitar Rp12,5 juta, untuk Kelas Eksekutif sekitar Rp14,5 juta dan untuk Kelas Fresh Graduate sebesar Rp9 juta. Ingat, waktu pendaftaran tes PPAk hingga 10 Februari 2012. Segera daftarkan diri Anda, kelas terbatas...!!! (d2/biz)

Herbal Pelangsing Fruit Plant Usa Solusi Tepat bagi Anda yang Gemuk Tingkat Keberhasilan Tertinggi

FRUIT Plant Usa termasuk salah satu obat yang paling laris di dunia. Karena obat ini sangat efektif menurunkan berat badan 10-15kg dalam 30 hari. Sebab, herbal pelangsing Fruit Plant USA mengandung ekstrak buah dan tumbuhan. Pelangsing Fruit Plant Usa, mulai bekerja/bereaksi sejak pertama Anda mengkonsumsinya, karena sangat efektif membakar timbunanlemak membandel di pipi, dagu, leher, lengan, pangkal lengan, perut, pantat, paha dan betis. Sebab, tanpa diet ketat, tanpa olahraga berat, tanpa rasa lapar dan tanpa pantangan apapun. Adapun negara asal herbal pelangsing Fruit Plant Usa adalah dari Amerika. Dijual dengan harga Rp170.000, dalam bentuk kemasan kotak, dengan isi 30 capsule untuk 30 hari konsumsi. Adapun Aturan pakai antara lain; Pertama, obat ini diminum di pagi hari (sebelum atau sesudah makan) dengan air hangat. Kedua, satu kapsul saja untuk satu hari. Ketiga, saat mengkonsumsi obat ini, jika mera-

sakan haus, maka perbanyak minum air mineral atau juice buah. Dan keempat, tetaplah makan pagi atau siang seperti biasa, karena ini penting untuk menjaga kesehatan metabolisme tubuh. Adapun komposisi Fruit Plant herbal adalah: Pertama, obat ini terbuat dari ekstrak tumbuhan yang dapat menekan napsu makan Anda. Antara lain: buah lemon, pektin, labu pahit, pepaya, buah luoli dan spirulina. Kedua, obat ini juga mengandung ekstrak tumbuhan yang akan menyerap dan mengurangi lemak ditubuh. Antara lain: tuck-ahoe, kola, guttiferae plant, coleus scutellarioides, guarana, marumi kumquat dan trigonella foenumm. Ketiga, Fruit Plant sangat aman dan terpercaya untuk di konsumsi, karena terbuat dari ekstrak buah dan tumbuhan. Fruit Plant herbal ini bebas dari efek samping. Anda tidak akan mules-mules, diare atau balik gendut lagi seperti yang biasa atau pernah Anda alami saat mengkonsumsi obat diet lain. Sedangkan reaksi pada tubuh antara lain; obat ini akan mempercepat metabolisme tubuh Anda sampai berkali-kali lipat. membakar calory dalam tubuh dan meningkatkan energy, dan menimbulkan efek kenyang dan menekan nafsu makan. Spesifikasi obat yaitu obat ini tersedia dalam kemasan box untuk pemakaian 30 hari. Dan perlu diingat, bahwa obat ini tidak diperuntukkan bagi anak dibawah usia 8 tahun atau lansia di atas 65 tahun, dan tidak diperkenankan bagi wanita hamil. Pemesanan dapat menghubungi Rizal (Hp 082149801973, 085752284273), telpon (0561) 7544899. Diantar gratis dalam Kota Pontianak dan sekitarnya. Untuk luar kota/luar provinsi dikirim via paket kilat JNE, POS & TIKI. Konfirmasikan via telpon atau sms berserta alamat lengkap setelah transfer dana. Rekening Bank a/n. Raja Faisal R. BCA, 029-187-1193 Mandiri, 146-000628-7770 Kapuas24 Shop Online Perum Bali Mas 1 C 34 Jl. Sei Raya Dalam Pontianak. Info lanjut kunjungi www. kapuas24shop.com.(e5/biz)

Dragon Dictation

Mendikte iPhone Pakai Bahasa Indonesia SELALU tidak punya waktu mengetik untuk kirim SMS, email, sampai update status? Cobalah Dragon Dictation. Anda dapat mendikte langsung iPhone Anda dengan bahasa Indonesia. Cukup bicara saja dengan ponsel Anda. “Aplikasi ini sebelumnya hadir untuk 52 bahasa dan kini tersedia di Bahasa Indonesia. Berkirim SMS atau email kini bisa dilakukan dengan mudah dan cepat,” klaim Stuart Sharpe, Senior Director Nuance Communication--pembesut aplikasi itu, di jakarta, Selasa 31 Januari. Dragon Dictation baru dapat dipakai di sistem operasi terbaru Apple, iOS 5. Handset yang bisa memakai aplikasi ini, antara lain, iPhone 4S, iPhone 4, iPad dan iPod

Touch. Aplikasi ini telah tersedia di App Store secara gratis, untuk waktu terbatas. “Tujuan utama kami adalah mengedukasi konsumen tentang kebolehan aplikasi ini,” imbuh Stuart. Di Dragon Dictation, user cukup menekan tombol di aplikasi tersebut dan mengatakan kalimat yang diinginkan. Lalu tekan tombol selesai. Maka kalimat akan diproses dan

diterjemahkan jadi tulisan. Jika sudah jadi tulisan, pengguna bisa memilih menggunakan tulisan itu sebagai SMS, email, atau update status di Facebook dan Twitter. Namun proses selanjutnya ini dilakukan manual, tak lagi dengan suara. Selain Dragon Dictation, Nuance juga menghadirkan aplikasi Dragon Search yang kurang lebih sama cara pemakaiannya. User menyentuh layar dan mengucap kata yang ingin dicari. Kemudian kalimat akan dicari di berbagai layanan internet dari Google, Twitter, Wikipedia, YouTube dan iTunes. “Aplikasi ini dapat beradaptasi sesuai dengan suara penggunanya. Kami membuatnya mengerti apa yang Anda katakan,” imbuh Stuart. (*/ysd)

Betah Bicara dengan Bluetooth Earphone TAMPIL modis dengan kesan simpel menjadi gaya keseharian Wakil Bupati Pangkep, Abdul Rahman Assegaf, tapi tetap terlihat resmi dan rapih. Prinsip ini juga berlaku saat memilih alat telekomunikasi pribadinya. Walau mengaku tergila-gila dengan perkembangan gudget, ia jeli menentukan teknologi pendamping. Rahman memilih BlackBerry Bold 9900 atau yang biasa dikenal dengan Dakota. Dengan ponsel pintar ini, komunikasi Rahman mudah. Itu bekat berkat fitur beragam Dakota. Juga karena desain, sistem operasi, hingga dapur pacu jauh lebih bertenaga. “Menurut saya ponsel ini termasuk yang tertipis. Mudah memasukkannya ke dalam saku. Ponsel ini juga cukup ringan. Keunggulannya karena bodi belakang dilapisi karet, jadi saat digenggam tidak licin, meski pun saat keadaan tangan berkeringat,” terang pria ini. Mobilitas karena tuntutan profesi sangat terbantu oleh Dakota yang dilengkapi touchscreen dengan

resolusi layar menjanjikan. “Membaca email atau browsing melalui produk ini cukup nyaman. Untuk menonton video juga cukup asyik, terlihat sekali layar ini memiliki perpaduan contrast rasio yang pas,” tambahnya. Tak perlu khawatir soal ketahanan baterai, menurut Rahman, ia terkadang menggunakan ponselnya 6 hingga 8 jam. Sehingga saat berada di luar ruangan, semisal mengunjungi warganya, ponselnya pun tetap setia menemaninya. Untuk menyempurnakan penggunaan ponselnya, Ia menambahkan aksesoris earphone bluetooth yang senantiasa terpasang di telinganya. (dya/ysd)

13

PTPN XIII: Target Proper Peringkat Biru PT Perkebunan Nusantara XIII bertekad untuk meningkatkan program pengelolaan usaha berwawasan lingkungan dengan target Proper peringkat Biru. Proper merupakan Program Penilaian Peringkat Kinerja Perusahaan dalam Pengelolaan Lingkungan. “Bagi PTPN XIII, Proper sebuah kebutuhan bukan kewajiban. Hal ini sesuai dengan paradigma perusahaan, yakni memberikan manfaat kepada alam dan lingkungan,” kata Direktur Perencanaan dan Pengembangan PTPN XIII, Memed Wiramihardja saat membuka in house training tentang Proper di lingkungan PTPN XIII yang dilaksanakan di Mahkota Hotel, Kamis, 2 Februari 2011. Ditegaskannya,adatidakadaaturan tentang Proper tersebut bagi PTPN XIII sudah menjadi komitmen untuk menjalankan usaha yang berpihak pada lingkungan hidup. “Artinya, ini sudahmenjadikebutuhankita.Kemudian adanya program penilaian dari pemerintah tentang Proper ini, akan membantu kita untuk mencapai satu tujuan yang arahnya jelas, serta mempermudah kita untuk menjalankan kebijakan yang berpihak pada lingkungan,” papar Memed. Proper dibedakan 5 peringat, yakni warna Emas, Hijau, Biru, Merah dan Hitam, di mana kriteria ketaatan digunakan untuk pemeringkatan biru, merah dan hitam. Kriteria penilaian aspek lebih dari yang dipersyaratkan, adalah hijau dan emas. Sementara penilaian kinerjanya adalah pencegahan pencemaran dan/atau kerusakan

FOTO IST

IN HOUSE TRAINING: Direktur Perencanaan dan Pengembangan PTPN XIII, Memed Wiramihardja (tengah) membuka In House Training PROPER.

lingkungan hidup, penanggulangan pencemaran dan/atau kerusakan lingkungan hidup dan pemulihan pencemaran dan/atau kerusakan lingkungan hidup. Memed menegaskan, PTPN XIII bertekad untuk menuju peringkat Biru sebagai wujud nyata program peduli lingkungan. “Maka dari itu, semua pabrik dan unit usaha yang ada di lingkungan PTPN XIII, harus menjalankan aturan tentang lingkungan hidup. Program lingkungan hidup khususnya pengolahan limbah pengerjaannya dilakukan secara komprehensif, tidak secara bertahap, tapi sejak awal pembangunan pabrik,” tambahnya. Karena program lingkungan hidup dipandang sebagai sebuah kebutuhan, maka unit-unit pengolahan harus mengikuti aturan lingkungan hidup. “Ini bukan pro-

gram lomba kebersihan, yang bisa dilakukan secara bertahap, tapi ini adalah aturan atau undang-undang dan wajib sifatnya,” tegas Memad. Dan dengan adanya in house training tentang Proper ini, diharapkan dapat menjadi pedoman bagi perusahaan untuk menjalankan usaha berwawasan lingkungan. “Kita punya 12 unit pengolahan karet dan CPO, semua itu harus dikelola dengan berwawasan lingkungan dan target kita tahun 2012 harus terwujud peringkat Biru,” tekadnya. In house training Proper di lingkungan PTPN XIII menghadirkan pembicara Herry Hamdani, Kementerian LH Kabid Agro Industri Asdep Pengelolaan Limbah B3 dan Pemulihan Kontaminasi, dan Mulyadi Afmar, Direktur PT Benefita serta pembicara dari Bapedalda Provinsi Kalbar.(a1/biz)

Seminar 7 Keajaiban Rezeki Percepatan Rezeki dalam 40 Hari dengan Otak Kanan

SETELAH sukses dalam seminar 7 Kejaiban Rezeki di Jepang, Qatar, Mesir, Australia dan Malaysia, kini hadir kembali Ippho ‘Right’ Santosa di Kota Pontianak pada Sabtu, 3 Maret 2012 pukul 12.15 – 16.30 WIB bertempat di Grand Hotel Mahkota dengan tema Seminar Percepatan Rezeki dalam 40 Hari dengan Otak Kanan. Puluhan ribu orang dan ratusan perusahaan se-Indonesia dan Singapura, telah memetik manfaat yang luar biasa dari seminar ini. Dalam usianya yang masih sangat muda, Ippho telah diundang ke berbagai tempat baik di dalam negeri maupun luar negeri. Sebagai pembicara yang selalu mengusung konsep SURF, sederhana (simple), bermanfaat (useful), kontekstual (relevant),

menyenangkan (fun). “Saya menyarankan agar Anda menghancurkan dulu kotak pembatas itu, yaitu ketakutan untuk miskin, untuk rugi dan pesimisme. Semuanya itu keyakinan dan kepercayaan yang salah,” kata pakar otak kanan, Ippho Santosa tentang buku yang baru diterbitkannya, Percepatan Rezeki dalam 40 Hari dengan Otak Kanan. Ippho menambahkan, bahwa otak kanan adalah tombol percepatan sarang kreativitas dan saklar menuju sukses dan kekayaan. “Fakta menunjukkan bahwa 88,8 persen sukses, dan menang itu ditentukan oleh otak kanan,” ujar lelaki kelahiran Pekanbaru, 30 Desember 1977 ini. Ippho melanjutkan, untuk tujuan tersebut, menjadi entrepreneur adalah kendaraan tercepat dan jalur

yang benar menuju sukses. Seminar kali ini menyingkap tuntas keajaiban kedelapan yang menggerakkan 7 keajaiban rezeki, topik-topik yang dibahas dalam seminar ini meliputi menguasai uang, waktu dan kesehatan dalam hitungan menit, membuat konsumen datang berbondongbondong, meningkatkan motivasi dan produktivitas hingga 3 kali lipat. Mengubah kelemahan menjadi kekuatan tak terkalahkan. Mengasah otak kanan, kreativitas dan imajinasi. Mengambil keputusan 1000 kali lipat lebih cepat dan tepat, menjadikan kerja dan usaha sebagai bentuk ibadah tertinggi, serta banyak lagi yang menarik dijadikan kajian untuk memulai pendidikan kewirausahaan dan pengembangan diri. Seminar ini terbuka untuk umum dengan investasi reguler Rp185.000, premium Rp285.000 dan VIP Rp400.000. Kami juga mengundang 100-an lebih guru-guru se-Kota Pontianak untuk mengikuti seminar ini tanpa dipungut biaya. Untuk informasi dan pemesanan tiket hubungi: Khalifah’s (0812 5658 234), Rahmad (0852 5263 9503). Atau datang langsung ke Tiket Box terdekat: Toko Buku Gramedia (A Yani Mega Mall), Apotek IRMA (Jl. Adisucipto 216), RM. Bebek & Ayam Pak Ndut (Jl. St. Sy Abdurahman 14/188), QuantumKids Paris (Jl. Paris 2), Pegasus Parfum (Untan), Raihan Herbal (Kopma Untan) dan SAFA Tour & Travel (Keboen Sejoek). Buruan… Peserta Terbatas!(d2/biz)

FOTO IST

PENUTUPAN KKM: Ketua STKIP-PGRI Pontianak Prof DR H Samion HAR MPd saat melakukan penutupan KKM-PPL Terpadu belum lama ini di Sanggau.

3.000 Mahasiswa Siap Abdikan Diri 2012 KKM PPL Terpadu Berlanjut SEBANYAK 3.000 mahasiswa STKIP-PGRI Pontianak yang akan masuk semester 7 di 10 program studi yang ada seperti prodi Bimbingan Konseling, PPKN, Sejarah, Matematika, Bahasa dan Sastra Indonesia, Bahasa Inggris, Fisika, Penjaskes, Teknologi Informasi Komputer dan Geografi kembali akan mengikuti Kuliah Kerja Mahasiswa, Program Pengenalan Lapangan (KKM-PPL) di 14 Kabupaten/Kota se-Kalbar yang akan dimulai September 2012Februari 2013. Hal ini disampaikan, Ketua STKIP-PGRI Pontianak Prof DR H Samion HAR MPd didampingi Kepala Bagian Humas STKIP-PGRI Pontianak Budhi Ananda, Rabu (1/2)

lalu di ruang kerjanya. MenurutSamion,3.000mahasiswa ini akan dikembalikan di kampung halamanya masing-masing, namun dalam pelaksanaan PPL nanti panitia KKM PPL Terpadu terlebih dahulu akan berkoordinasi dengan pihak Diknas dan Kemenag kabupaten/ kota se-Kalbar. Samion mengungkapkan, koordinasi ini penting karena pada pelaksanaan PPL 2011/2012 kemarin, banyak sekali permintaan dari sekolah madrsah yang dinaungi Kemenag untuk membantu dalam proses belajar mengajar di sana. Sebab itu, pelaksanaan PPL nanti sekolah madrasah juga akan menjadi sasaran PPL mahasiswa tahun ini. “Saya berharap setelah mahasiswa ini dikembalikan ke kampung halamanya masingmasing, dan ditempatkan di sekolah

negeri dan madrsah akan terbantu dengan keberdaan mahasiswa di sekolah,” terangnya. Di samping itu, guru besar PPKN ini menyampaikan, apresiasinya kepada para mahasiswa KKM PPL Terpadu 2011/2012 yang mendapatkan promosi tenaga honorer di berbagai sekolah di kabupaten/kota se-Kalbar. Asalkan mereka harus menyelesaikan tugas utamanya terlebih dahulu saat membuat skripsi. “Lembaga juga akan memberikan kebebasan kepada mahasiswa jika ingin menjadi tenaga honor di sekolah pada semester akhir perkuliahan ini. Karena memang disemster 7 dan 8 tidak ada mata kuliah, namun ingat skirpsi harus diutamakan mahasiswa karena jika cepat selesai maka wisuda mahasiswa juga akan cepat selesai,” timpalnya. (d3/ser)


kubu raya

14 CEGAH DBD

Pontianak Post

Jumat 3 Februari 2012

Test Ulang CPNS KKR Tahun 2012

Lakukan Penyuluhan DINAS Kesehatan Kabupaten Kubu Raya melakukan penyuluhan berkala dan ketat untuk mengantisipasi penyebaran Demam Berdarah Dengue (DBD) bersama seluruh petugas puskesmas di Kubu Raya. Penyuluhan dimaksudkan guna mengantisipasi bahaya penyakit menjelang siklus tiga tahunan. “Kita memanggil perwakilan sembilan puskesmas se Kabupaten Kubu Raya untuk mengantisipasi siklus DBD tiga tahunan tersebut. Karena jumlah korban yang terkena penyakit tersebut biasanya meningkat ketika tiga tahunan,” kata Plt Kepala Dinas Kesehatan Kubu Raya, Titus Nursiwan.Menurutnya penderita DBD pada tahun 2009 hingga tahun 2011 terus menurun. Makanya untuk itu pihaknya berupaya agar penyebaran penyakit yang cukup berbahaya ini tidak meluas dan setiap tahun semakin berkurang. “Untuk bulan Januari 2012 sudah ada tujuh penderita yang terkena DBD dan beruntung semua dapat kembali sehat setelah menjalani perawatan intensif,” tuturnya. Dia menambahkan masyarakat yang mengetahui adanya keluarga yang mengalami penyakit DBD harus segera dibawa ke puskesmas atau rumah sakit terdekat supaya segera mendapatkan perawatan. Sebab, jika manusia terkena penyakit dan terlambat mendapatkan penanganan, makanya dapat berakibat fatal. “Bawa segera jika anak-anak ataupun orang dewasa mengalami demam tinggi selama 4-5 hari ke puskesmas atau rumah sakit terdekat. Para kader dari puskesmas juga harus memberi tahu kepada warga agar tidak terkena,” ucapnya. Titus menambahkan di setiap puskesmas di Kubu Raya telah disiapkan alat fogging untuk mengantisipasi dan membasmi penyebaran penyakit DBD. “Masing-masing puskesmas memiliki 2 alat fogging lengkap dengan isi dan peralatannya. Itu dilakukan supaya masyarakat dapat terlindungi terkena penyakit. Meskipun begitu masyarakat harus tetap menerapkan pola hidup sehat dan bersih sebagai antisipasi,” ungkapnya.(den)

Tunggu Koordinasi Menpan dan BKN

Foto: Syamsuri

PRIMADONA: Tanaman padi yang merupakan primadona penghasilan masyarakat Kubu Raya.

Pangkas Keperluan Kantor Utamakan Kesejahteraan Masyarakat SUI RAYA- Bu pat i Ku bu Raya H Muda Mahendrawan mengatakan, banyak keperluan kantor yang kita pangkas demi kesejahteraan masyarakat Kabupaten Kubu Raya. Memang seharusnya kita mengalah demi peningkatan kesejahteraan hidup mereka. Namun demikian, karena Kabupaten Kubu Raya cukup luas den-

gan jumlah penduduk yang cukup banyak tentunya belum semuanya keinginan warga masyarakat Kabupaten Kubu Raya dapat kita penuhi. Seperti infrastruktur, kita inginkan semua jalan dan jembatan maupun sarana dan prasarana transportasi masyarakat menjadi lancar. Tapi karena terbatasnya dana yang disediakan pemerintah sehingga kita kerjakan yang sangat prioritas dulu. “ D i m o h o n ma sya ra kat u ntu k meningkatkan taraf perekonomian mereka yaitu, jadi biarkanlah kita mengalah, kita pangkas dana-dana

keperluan kantor untuk kepentingan masyarakat Kubu Raya,” jelas Muda. Saya yakin dengan dukungan masyarakat Kubu Raya pembangunan disegala bidang di Kabupaten Kubu Raya ini akan berjalan dengan lancar. “Hasil pertanian yang merupakan hasil utama pendapatan masyarakat petani di Kubu Raya harus terus ditingkatkan. Begitupun perkebunan dan hasil bumi lainnya seperti perikanan terus kita galakkan agar kesejahteraan masyarakat dapat terpenuhi,” ujar Muda. (han)

SMA Kemala Bhayangkari Juara Peksiorkan PONTIANAK-Perebutan juara umum untuk piala tetap dan piala bergilir Ketua STKIP-PGRI Pontianak diajang futsal, Pekan Karya Seni, Olahraga dan Pendidikan (Peksiorkan) yang dilaksanakan STKIP-PGRI Pontianak 21-29 Januari menghantarkan SMA Kemala Bhayangkari sebagai juara umum setelah mengandaskan SMAN 7 Pontianak dengan score 11-10 melalui adu penalti. Dalam pertandingan yang dilaksanakan, Selasa (1/2) kemarin di GOR Pangsuma Pontianak, SMA Kemala Bhayangkari harus tertatih-tatih mengalahkan SMAN 7 Pontianak. Setelah dua babak pertandingan kedua tim

l

bermain imbang 1-1. Sedangkan di posisi juara tiga diraih SMAN 1 Sekayam setelah mengalahkan SMAN 6 Pontianak dengan score 5-1. Dikesempatan yang sama, Pembantu Ketua III STKIP-PGRI Pontianak, Ahmad Jamalong mengatakan, ajang Peksiorkan yang dilaksanakan STKIPPGRI Pontianak ini diikuti 25 sekolah. Bahkan ada tiga sekolah yang masih mau mendaftar namun karena waktunya sudah mepet hanya 25 sekolah yang diambil. Menurut Jamalong, selain menggelorakan semangat berolahraga demi kesehatan, pihaknya secara tidak langsung juga mempromosikan lembaga

ini kepada para mahasiswa. Bahkan untuk para pemain futsal terbaik yang mengikuti ajang ini kami prioritaskan masuk STKIP-PGRI Pontianak tanpa harus ikuti test dan bebas biaya pendaftaran masuk. ”Untuk juara umum, panitia telah menyiapkan uang pembinaan sebesar Rp4 juta, juara II Rp3 juta dan juara III Rp2 juta. Bahkan direncanakan pada bulan Juni maupun Juli mendatang STKIPPGRI Pontianak akan menggelar Foto istimewa kompetisi futsal pelajar dan mahasiswa se-Kalbar memperebut- SERAHKAN PIALA: Ahmad Jamalong (kiri) menyerahkan piala bergilir Kemenpora RI,” kan piala bergilir Ketua STKIP-PGRI Pontianak kepada pelatih tim futsal SMA Kemala Bhayangkari Pontianak. ungkapnya (bdi)

C

m

y

k

SUNGAI RAYA—Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kubu Raya, Muhammad Nuh Syaiman menuturkan pihaknya masih melakukan tahapantahapan penting guna memastikan jadwal test ulang ulang CPNS Kubu Raya tahun 2012 yang disuarakan beberapa CPNS kemarin di media digelar pada tahun 2012 ini juga. ”Kami sudah lakukan beberapa tahapan seperti dalam surat BKN dan Kemenpan beberapa waktu lalu ke BKD. Test ulang dituliskan di dalamnya dilakukan pada tahun 2012,” katanya, Kamis (2/2). Menurut dia BKD Kubu Raya tidak pernah menyebutkan Januari merupakan jadwal pasti untuk test ulang. Hanya waktu itu pihaknya memperkirakan dilakukan sekitar waktu-waktu tersebut. Ternyata dalam perjalanannya tahapan-tahapan penting masih dilakukan BKD Kubu Raya. Tahapan tersebut, lanjutnya seperti mengamankan dokumen, melakukan pendataan CPNS yang berjumlah sekitar 3.961 peserta. Khusus proses pendataan peserta CPNS yang akan melakukan test ulang, pihak BKD sudah melakukan. Kemudian tahapan koordinasi dengan provinsi dan diundang rapat juga sudah terjadi. “Sekarang kami tinggal menunggu konfirmasi dan penetapan ke BKN dan Menpan. Kita masih menunggu undangan mereka untuk koordinasi dan konfirmasi kejelasan pelaksanaan test CPNS,” ucapnya. ”Karena menunggu ini, saya tidak mau mengadangada. Sebab, nantinya bisa terjadi masalah. Kenapa kita belum umumkan karena koordinasi ke pusat sampai sekarang belum terjadi,” timpalnya Kenapa belum terjad ? Nuh sendiri kurang memahami. Sementara pihaknya sudah mengirimkan surat ke Menpan dan BKN pada 9 Januari 2012 untuk tahapan koordinasi dan konfirmasi. Itupun setelah hasil rapat koordinasi dengan pihak provinsi beberapa waktu lalu dilakukan. ”Hasil rapat disepakati mengadakan koordinasi dengan BKN dan Menpan. Ternyata sampai saat ini belum dapat konfirmasi kapan kami diterima BKN dan Kemenpan di pusat,” ungkap dia. Nuh menyampaikan kewenangan penentuan kapan kepastiannya sekarang berada di BKN dan Kemenpan. BKD sendiri sudah berusaha untuk melakukan pendataan-pendataan yang diminta BKN dan Menpan. “Kalau kami paksa laksanakan, tentunya tidak ada koordinasi nanti salah lagi dan itu fatal lagi,” ujarnya. Selain itu, menunggu konfirmasi dari BKN dan Menpan Nuh juga menuturkan poin lainnya adalah pembatalan pencabutan surat pengumuman CPNS lulus tahun 2010/2011 kemarin. Itu termasuk ada salah satu item yang juga harus dicabut. “Itu belum kami lakukan karena memang menunggu kejelasan dari Menpan dan BKN,” ungkap dia. Lalu mengenai ancaman gugatan ke PTUN? Nuh menuturkan itu merupakan hak mereka. Sebab, kewenangan penentuan test ulang bukan berada di Pemkab. Berdasarkan surat dari BKN, test ulang akan dilakukan dilakukan tahun 2012. “Hanya kami belum memastikan,” kata Nuh. Disisi lain, katanya, untuk anggaran pelaksanaan test ulang sendiri sudah diusulkan BKD Kubu Raya. Namun karena belum ketuk palu, pihaknya masih menunggu. ”Ini kita koordinasikan juga,” katanya.(den)


Pontianak Post

Jumat 3 Februari 2012

ANEKA PONTIANAK

15

Benahi Ruang Kelas Rusak Sambungan dari halaman 9

bantuan yang diajukan pemprov selaras dengan misi dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Kemdikbud menargetkan pada 2013-2014, tidak ada lagi ruang kelas yang rusak di seluruh Indonesia. Di samping bantuan pembenahan ruang kelas, pemprov pun meminta bantuan untuk pembangunan 22 unit asrama sekolah. Sebanyak 16 unit untuk tingkat SD dan 6 unit untuk SMP. Kepala Dinas Pendidikan, Alexius Akim menerangkan, dari 1.720 unit ruang kelas yang diajukan untuk mendapatkan bantuan, sebagian besar adalah ruang kelas rusak dan selebihnya penambahan (pembangunan) ruang kelas baru. Proporsinya kira-kira empat berbanding satu. Kriteria tingkat kerusakan ruang kelas yang dapat diajukan untuk renovasi adalah di atas 60 persen. “Itu kita anggap ruang kelas yang rusak berat. Kalau rusak ringan, tidak kita ajukan,” ujarnya. Adapun lokasi ruang-ruang kelas tersebut tersebar di seluruh kabupaten/kota di Kalbar. Menurut Akim, jumlah bantuan yang akan diberikan oleh pemerintah pusat tergantung pada hasil verifikasi dari Kemdikbud. “Kita mengajukan secara keseluruhan. Dari sekian yang diajukan, berapa dan dimana yang akan dibantu, nanti diverifikasi lagi oleh kementerian,” ujarnya. Sementara mengenai bantuan asrama, Akim menjelaskan, sekolah berasrama itu akan dibangun di kawasan terpencil dan

perbatasan yang mengalami masalah keterjangkauan. Ada asrama yang diperuntukkan bagi guru dan ada pula untuk murid. Di beberapa kawasan terpencil, menurutnya guru dan murid tinggal di lokasi yang berjauhan dari sekolah. Akibatnya, proses belajar menjadi tidak optimal. Bahkan, seringkali guru dan murid jadi enggan datang ke sekolah. “Berangkat dari kampung jam setengah enam. Sampai di sekolah jam 9, kapan belajarnya? Jam 11 sudah pulang lagi. Ada sekolah dibuat, gurunya hilang. Apalagi muridnya,” jelas dia. Kondisi ini dinilai sangat dilematis. Di satu sisi, pemerintah ingin meningkatkan mutu pendidikan, tetapi di sisi lain masalah keterjangkauan masih terjadi. Dengan pembangunan sekolah berasrama, diharapkan masalah keterjangkauan dapat diatasi. Di Pontianak juga masih banyak bangku sekolah yang rusak. Wali Kota Pontianak Sutarmijdi mengakuinya. Ia ingin secepatnya masalah itu diatasi. “Saya mau segera diatasi,” tegasnya. Dikatakannya, tahun ini Pemkot Pontianak menganggarkan Rp2 miliar khusus untuk menambah, mengganti bangku dan peralatan sekolah. Jumlah itu akan ditambah saat pembahasan APBD perubahan. “Mudah-mudahan anggaran perubahan bertambah lagi,” Sutarmidji berharap. Ingin Sutarmidji, tahun ini tidak ada lagi cerita bangku sekolah yang rusak di Kota Pontianak, namun itu masih

diupayakan. Penambahan bangku sekolah tahun ini terkendala karena Pemkot Pontianak membangun beberapa gedung baru. “Jadinya berbagi anggaran dengan pembangunan gedung,” ucapnya. Karenanya Sutarmidji akan menganggarkan lagi pada tahun berikut untuk penambahan bangku dan peralatan sekolah. “Namun kami akan maksimalkan tahun ini, selain anggaran murni tambah lagi pada perubahan,” ucapnya. Dari tingkat pendidikan, Sutarmidji mengatakan sekolah dasar yang paling banyak bangkunya mengalami kerusakan. Kekurangan bangku juga terjadi pada SMP, hanya saja kasusnya berbeda. “Kalau SMP bukan banyak yang rusak, tetapi ada sekolah baru sehingga mengalami kekurangan,” jelasnya. Sebetulnya SD tidak terlalu banyak kekurangan bangku, karena beberapa sekolah mengalami regruping. Mestinya dengan regr uping kekurangan bangku tidak terjadi, hanya saja yang terjadi setelah diregruping banyak bangku yang hilang. “Ada SD yang di regruping ternyata banyak bangkunya yang hilang,” kata Sutarmidji. Dia mengingatkan kepala sekolah agar menjaga aset institusi yang dipimpinnya. Jika ada lagi kasus bangku hilang, Sutarmidji meminta kepala sekolah bertanggungjawab. “Saya berharap kepada kepala sekolah agar bisa menjaga aset dengan baik. Kepala sekolah jangan main-main, kalau sampai hilang bangku lagi tanggung jawab dia,” Sutarmidji menegaskan. (ron/hen)

Tiga Kali Pelayaran Dihentikan Sambungan dari halaman 9

“Mungkin setelah tanggal empat gelombang laut tinggi lagi. Tapi belum tahu apakah sampai menghentikan pelaran. Kami akan koordinasikan hal itu dengan BMKG,” ujarnya. Dalam waktu pelarangan itu dipastikan Pelabuhan Pontianak padat. Dermaga yang ada tidak mampu menampung kapal yang sandar. Baik pelabuhan barang maupun kapal penumpang. “Memang kalau sudah ada larangan melaut pelabuhan penuh kapal sandar,” tuturnya.

Namun tidak mengganggu aktivitas pelabuhan karena kapal yang tidak berlayar bisa melabuh jangkar di tengah Sungai Kapuas. “Sejauh ini ketika kami hentikan pelayaran tidak ada masalah. Meski padat di dermaga kapal masih labuh jangkar di tengah sungai,” papar Suhardi. Lalu lintas keluar masuk Pelabuhan Pontianak setiap hari rata-rata 20 kapal. Perhitungan Suhardi keluar masuk kapal seimbang, sepuluh datang sepuluh lainnya berlayar. “Untuk semua ukuran rataratanya segitu. Dari tag boat, kapal layar motor, kapal besar,

roro dan kapal penumpang milik Pelni,” ungkapnya. Data dari Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika Stasiun Maritim, hingga Jumat (4/2) gelombang laut di perairan Kalbar terhitung aman. Hanya di Laut Cina Selatan utara Natuna yang gelombangnya tinggi antara 2,5 – 4 meter dengan kecepatan angin antara 20-24 knot. Di Perairan Kepulauan Natuna gelombang antara 2 – 3,5 meter. Di Perairan Anambas dan Laut Natuna antara 1 - 3 meter. Di Perairan Singkawang antara 1 – 3 meter dan Perairan Pontianak 0,3-1 meter.(hen)

Punya Kebun Sendiri Sambungan dari halaman 9

”Perusahaan yang melapor ada dua, di Sintang dan Kabupaten Kubu Raya,” ujar Yoseph di kantornya belum lama ini. Menurut Yoseph, selama ini sebagian besar perusahaan belum memiliki kebun sendiri. Mereka hanya melakukan pengolahan. Dengan pencanangan areal, perusahaan memiliki kebun dan mereka bisa mengolah karet-karet dalam bentuk lainnya, bukan hanya pengolahan dasar saja. “Seharusnya mereka bisa mengolah menjadi yang lainnya,” ujar mantan Wakil Bu-

pati Kapuas Hulu ini. Yo s e p h m e n y a t a k a n perkembangan sektor perkebunan perusahaan karet cukup menggembirakan. Beberapa perusahaan berupaya bekerjasama dengan investor negara asing. Salah satunya dengan investor Korea. ”Pada 2012 juga ada investor dari China untuk berinvestasi di sini. Kami berharap investor lokal bisa bekerjasama dengan luar negeri,” katanya. Yoseph menambahkan hingga 31 Desember 2011, rencana proyek di sektor perkebunan untuk penanaman modal asing mencapai 71 proyek. Nilainya mencapai USD2,63

juta. Dari jumlah tersebut yang terealisasi sebanyak 44 proyek dengan nilai investasi mencapai USD1,53 juta. Untuk penanaman modal dalam negeri, rencana proyek sektor perkebunan sebanyak 80 proyek. Dari jumlah tersebut, yang terealisasi sebanyak 55 proyek. ”Dari persetujuan yang dikeluarkan sepanjang 2011, bidang usaha yang diminati untuk industri semen, karet, dan kepala sawit sebanyak 3 proyek untuk penanaman modal dalam negeri. Untuk penanaman modal asing, sektor perkebunan sebanyak 12 proyek,” ungkapnya. (uni)

Khawatir Terjadi Ketekoran Budaya Adat Sambungan dari halaman 9

John lahir di pedalaman, di Jelai Hulu, Kabupaten Ketapang. Ketika lulus sekolah menengah pertama, John melanjutkan ke SMAN 1 Ketapang. Ia tinggal di asrama. Ketika itu ia membentuk grup kesenian dan mengumpulkan teman-teman satu daerah untuk membuat pertunjukan musik dan tarian. Hal ini dilakukan untuk pertama kalinya. Pertunjukan tersebut mendapat perhatian dan dianggap sebagai yang terbaik. Pada 1985, ketika bergabung di Pancur Kasih, muncul kesadaran dari dirinya maupun teman-teman tentang pentingnya isu budaya. Budaya berkaitan erat dengan identitas suatu bangsa. ”Menyadari hal ini, lahirnya Institut Dayakologi. Jika lembaga kebudayaan lain fokus pada dokumentasi, kami fokus pada advokasi kebudayaan. Makanya Institut Dayakologi tidak pernah membuat pertunjukan,” katanya. Hal yang dilakukan Institut Dayakologi adalah revitalisasi bidang budaya, baik kehidupan masyarakat, nilainilainya, serta lainnya. Institut tersebut terlibat dalam isu-isu hak-hak masyarakat adat dan lingkungan. Ada suatu keyakinan bahwa budaya tidak bisa survive jika lingkungan tidak

mendukungnya. Ia juga memiliki analogi tentang sebuah gelas yang kotor. Seseorang tidak bisa membuat gelas itu bersih dengan mengganti namanya menjadi piala. Gelas hanya bisa bersih jika dibawa ke dapur dan dicuci dengan sabun. ”Dulu orang yang berusaha mengubah nama Dayak jadi Daya. Kami tidak setuju. Jika ingin memperbaiki anggapan tentang orang Dayak itu kolot atau tidak pintar, bukan dengan mengganti namanya. Tetapi membuktikan bahwa Dayak tidak kolot atau bodoh. Ini bisa terjadi jika berani mengekspresikan diri,” ungkap suami Mariana ini. Saat ini, lanjut John, persoalan etnis tentang budaya yang hampir hilang terjadi di seluruh dunia. Ia bersama Institut Dayakologi pun bekerjasama dengan teman-teman adat di level dunia. Mereka terlibat aktif dalam pengesahan Deklarasi Perserikatan Bangsa-Bangsa tentang Hak-Hak Masyarakat Adat. ”Saya juga terlibat menjadi narasumber ahli di PBB pada 2010,” katanya. Ia menilai konsentrasi generasi muda Dayak sekarang ini terhadap kebudayaan mereka sangat lemah dan memprihatinkan. ”Saya khawatir kekayaan budaya Dayak mungkin tinggal bergantung pada generasi tua. Setelah

mereka tidak ada lagi. Ini sangat mengkhawatirkan karena terjadi ketekoran budaya adat,” ungkapnya. Berbagai upaya dilakukannya agar tidak terjadi ketekoran budaya adat Dayak. Salah satunya dengan melakukan pengelolaan arsip. Pada tahun lalu mereka juga membuat subsuku dan berhasil terbit dalam linguistik. Tahun ini kami berencana membuat wikipedia kebudayaan Dayak. ”Sehingga orang juga bisa berkontribusi. Sudah saatnya budaya Dayak menyumbang untuk kebudayaan universal. Jangan hanya dinikmati suku Dayak itu sendiri,” kata bapak lima anak ini. Atas berbagai usaha yang dilakukannya melestarikan budaya, John mendapatkan penghargaan dari Pemerintah Provinsi lainnya. Ia pun menyambut baik penghargaan tersebut. ”Saya melihatnya dari segi positif. Karena ini pertama kalinya dan belum pernah terjadi dalam sejarah Pemda Kalbar,” tuturnya. John menilai penghargaan tersebut diberikan secara serius oleh Pemprov Kalbar. Karena penilaiannya dilakukan secara independen, melalui tim di luar pemprov. ”Ini menunjukkan pemda mulai memiliki perhatian terhadap isu pendidikan dan kebudayaan. Hal ini penting,” ujarnya. (*)

MUJADI/PONTIANAK POST

LEBIH AWAL: Pengantre solar di SPBU Jalan Transkal lebih awal. Pada tengah hari, mereka sudah menyusun kendaraan di tepi jalan.

Libatkan Kaum Perempuan PONTIANAK - Direktur Lalu Lintas Polda Kalbar Komisaris Besar Lotharia Latif mengatakan imbauan tertib lalu lintas dengan menggandeng kaum perempuan di luncurkan melalui program Woman Day Care. Harapannya kampanye tertib lalu lintas tersampaikan ke masyarakat luas. “Porgram Woman Day Care menjadi upaya kita melibatkan kaum perempuan membantu berkampanye tertib lalu lintas. Setidaknya dapat mengajak untuk mentaati aturan berkendara lebih dengan pendekatan emosional kepada anggota keluarga. Itu yang kita harapkan,” kata Dirlantas, belum lama ini. Menurut Dirlantas, program Woman Day Care hanya bergulir di Kalbar. Menyediakan waktu khusus bagi kaum perempuan untuk pelayanan pembuatan SIM, yakni setiap

hari Jumat. Dirlantas mengatakan penyediaan waktu khusus tersebut dimaksudkan terbangun komunikasi antara kepolisian dan kaum perempuan. Dengan harapan bisa membantu kepoisian. Menyampaikan tentang pentingnya kepatuhan berlalu lintas kepada anggota keluarga. “Misalkan ibu rumah tangga yang membuat SIM. Kita selalu menitipkan pesan. Agar dapat memberikan informasi tentang lalu lintas kepada anggota keluarga. Pendekatan dan penyampaian seorang Ibu tentu lebih humanis. Hubungan emosionalnya kita harapkan dapat menyebarluaskan tentang tertib berlalu lintas,” kata Dirlantas. Dia menambahkan pada hakikatnya seluruh penerima SIM baru memang diharapkan dapat menjadi duta buat me-

nyampaikan kepatuhan berlalu lintas. Dengan diberikan pemahaman. Jika mengantongi SIM berarti mempunyai tanggungjawab lebih. Mesti menjadi contoh dan suri tauladan ketika berkendara. “Kesadaran hukum kita harapkan tumbuh di tengah masyarakat. Permasalahan lalu lintas tidak cukup dengan sebatas kepatuhan. Kalau patuh hanya berlangsung bila melihat petugas. Berbeda dengan kesadaran hukum. Tertib lalu lintas tumbuh bukan karena takut dengan petugas,” kata Dirlantas. Ia pun mengimbau masyarakat dapat saling menghormati jika berkendara. Demi terciptanya keteraturan dan ketertiban lalu lintas. Karena, lanjutnya, budaya berkendara dibutuhkan dalam menciptakan ketertiban lalu lintas. (stm)

PONTIANAK – Badan Pusat Statistik Kalimantan Barat mengumumkan bahwa jumlah wisatawan mancanegara yang berkunjung ke Kalimantan barat pada bulan Desember tahun lalu mencapai 4.042 orang. “Angka ini meningkat cukup signifikan yaitu 37,06 persen dari bulan sebelumnya yang hanya sebesar 2.949 orang,“ ungkap Kepala BPS Kalbar, Yomin Tofri. Pintu masuk Entikong masih tetap mendominasi wisman yang datang ke Kalbar, yaitu 83,30 persen. Sedangkan, lanjut dia, wisman yang melalui pintu masuk Bandara Supadio, Pontianak hanya sebesar 16,70 persen. Yomin merincikan, jumlah wisman melalui pintu Entikong

pada Desember 2011 sebanyak 3.367 orang mengalami peningkatan sebesar 50 persen dibandingkan November 2011, yang sekira 2.250-an orang. Berbanding terbalik, wisman yang lewat jalur Supadio malah mengalami penurunan. Bulan November ada 675 orang, sedangkan bulan Desember cuma 675 orang saja. “Jika dipetakan dari asal wisman, Desember kemarin, wisman paling banyak berasal dari Malaysia yaitu sebanyak 2.929 orang atau 72,46 persen dari total wisman. Disusul Brunai Darussalam sebanyak 826 persen, Singapura 148 orang, Filipinan sebesar 36 orang, Tiongkok 31 orang, dan negara-negara lainnya 72 orang,“ papar Yomin. Meningkatnya jumlah wis-

man berbanding lurus dengan tingkat penghunian kamar hotel berbintang di Kalbar pada Bulan Desember 2011. Okupansi rata-rata hotel berada di angka 60,10 persen. Peningkatannya mencapai 5,15 persen dibanding okupansi November yang adalah 54,95 persen. Rata-rata tamu yang menginap di Bulan Desember lalu adalah 1,92 hari. Sementara itu, jumlah okupansi untuk akomodasi lainnya malah menurun, dengan nilai rata-rata Cuma 34,27 persen. “Menurun 1,73 poin dibaning bulan November. Rata-rata lama menginap tamu pada akomodasi lainnya di Kalbar bulan Desember 2011 selama 1,28 hari. Sama dengan rata-rata lama menginap tamu pada November,“ pungkas Yomin. (ars)

Wisman Naik Signifikan

Tingkatkan Kinerja Sambungan dari halaman 16

wilayah Kalimantan,” katanya. Untuk itu, pihaknya meminta pemprov untuk lebih memperhatikan dan meningkatkan tingkat pendidikan, kesehatan dan perekonomian masyarakat di kawasan per-

batasan, pesisir, kepulauan dan daerah terpencil. Selain itu, pemprov diharapkan dapat memberikan akses dan kemudahan bagi para pengusaha mikro, petani dan nelayan untuk mendapatkan fasilitas pinjaman modal usaha dengan tingkat

suku bunga yang rendah dan dengan syarat-syarat yang tidak memberatkan. “Kami juga mendorong para pimpinan SKPD untuk bekerja lebih fokus pada program-program sebagaimana yang telah tertuang dalam RPJMD,” ujarnya. (ron)

Segera Bangun Rupbasan Sambungan dari halaman 16

Barat, Christiandy Sanjaya belum lama ini menyatakan pemprov menyambut baik pembangunan rupbasan tersebut. Menurutnya, selama ini

kapal tangkapan dibiarkan begitu saja. Tidak dirawat sambil menunggu proses hukumnya. Ia berharap rupbasan yang dibangun tak hanya bisa menjaga barang bukti, melainkan juga sebagai tempat untuk

memperbaiki kapal. ”Sehingga kapal-kapal tangkapan yang rusak bisa diperbaiki dan kalau bisa digunakan untuk nelayan kita,” katanya di Asrama Haji Pontianak, belum lama ini. (uni)

lalai. “Sesuai Perda No.17 tahun 2002, dijelaskan terhadap pemilik indekos yang tidak mengindahkan aturan, tidak memiliki izin, meskipun dia tidak menye-

diakan tapi lengah pelanggaran asusila dapat dikenakan hukuman tindak pidana ringan dengan ancaman denda Rp50 Juta dan hukuman penjara selama tiga bulan,” jelasnya. (rmn)

Hasil Razia Nihil Sambungan dari halaman 16

berakhir sejak September lalu. Dengan ditemukan pasangan tidak sah di lokasi tersebut, maka pemilik indekos dianggap

Ekspedisi Khatulistiwa Sambungan dari halaman 16

kesatuan antara TNI, Polri dan seluruh elemen masyarakat. Sasaran lainnya, terdatanya segala potensi geologi, flora, fauna, potensi bencana dan sosial budaya di perbatsan Kalimantan. “Kami juga ingin meningkatkan rasa cinta tanah air dan terpeliharanya kelestarian

alam di perbatasan dan pedalaman Kalimantan,” katanya. Kegiatan ekspedisi untuk di Kodam XII/Tanjungpura dilaksanakan di Desa Camar Bulan Kecamatan Paloh Kabupaten Sambas, Kecamatan Entikong Kabupaten Sanggau, dan Kecamatan Badau Kabupaten Putussibau. Kegiatan exspedisi ini tidak hanya melibatkan TNI,

melainkan melibatkan dari Departemen Pemerintahan maupun berbagai perguruan tinggi. “Kegiatan ini dibagi beberapa tim ahli, diantaranya Tim Ahli Kehutanan, Deteksi Potensi Bencana, Geologi, Sosial Budaya, Flora Fauna, serta Tim Penyusunan Buku,” katanya. (uni/r)


metropolis

16

Pontianak Post

Hasil Razia Nihil

DEWAN PROVINSI

Tingkatkan Kinerja DALAM rencana revisi RPJMD 2008-2013, pemerintah provinsi menargetkan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) mencapai 70,22 persen pada tahun 2012 yang didasarkan pada peningkatan angka harapan hidup 66,95 tahun, angka melek huruf 91,10 persen dan pengeluaran per kapita naik menjadi Rp639.105. Sedangkan capaian IPM Kalbar untuk tahun 2013 diproyeksikan sebesar 71,12 persen. Hal ini diasumsikan dengan AHH menjadi 67,30 tahun; AMH mencapai 91,70 Ikhwani A. Rahim persen, rata-rata lama sekolah ditargetkan mencapai 7,18 tahun dan pengeluaran per kapita percapai Rp644.605. Menurut Ikhwani A Rahim, anggota Fraksi PAN DPRD Kalbar, pemprov perlu bekerja lebih keras dalam mengatasi masalah-masalah yang dapat menghambat upaya peningkatan IPM. “Ini mengingat IPM Kalbar masih rendah bahkan paling rendah untuk Ke Halaman 15 kolom 5

KOPASUS

Ekspedisi Khatulistiwa TENTARA Nasional Indonesia Angkatan Darat menggelar program ekspedisi. Mereka melaksanakan latihan sekaligus menjaga kelestarian hutan, mencari data, dan menelusuri secara langsung potensi di lapangan. “Semuanya dilaksanakan dalam kegiatan ekspedisi di Kalimantan. Namanya Ekspedisi Khatulistiwa Tahun 2012,” ujar Ketua Tim Ekspedisi Khatulistiwa Letkol Inf Iwan Setiawan, ketika memaparkan rencana pelaksanaan ekspedisi kepada Kasdam XII/Tanjungpura, Brigjen TNI Robby Win Kadir di Ruang Yudha Makodam XII/Tanjungpura, Kamis (2/2). Ia memaparkan pelaksanaan ekspedisi untuk meningkatkan kemampuan prajurit agar memiliki naluri tempur di gunung, hutan, sungai dan pantai. Selain itu membangkitkan kesadaran teritorial, sehingga dapat dikelola menjadi keunggulan teritorial. Ekspedisi juga meneliti segala potensi di perbatasan dan pedalaman Kalimantan bersama dengan elemen masyarakat lainnya sebagai sumbangsih TNI-AD kepada Pemerintah RI. Banyak sasaran yang akan dicapai dalam ekspedisi tersebut, yakni terwujudnya jiwa persatuan dan Ke Halaman 15 kolom 5

Jumat 3 Februari 2012

HARYADI/PONTIANAK POST

PATUNG: Menjelang perayaan Cap Go Meh pembuat patung gula-gula singa berbahan baku tepung terigu banyak dipesan warga Tionghoa. Patung tersebut nantinya akan didoakan di Vihara untuk keberkahan dan keselamatan pemiliknya.

Segera Bangun Rupbasan PONTIANAK - Rumah penyimpanan barang sitaan negara (Rupbasan) segera dibangun di Kabupaten Sambas pada tahun ini. Pembangunan di bawah Badan Koordinasi Keamanan Laut. ”Tahun ini dibangun di Sambas. Perihal pembangunan, dari Bakorkamla. Saya mendapatkan informasi karena ikut rapat koordinasi terbatas di Batam beberapa waktu lalu,” ujar Kepala Dinas Perikanan dan Kelautan Kalbar, Gatot Rudiyono di Pontianak.

Rencananya dalam Rupbasan tersebut akan ditempatkan personil dari Kementerian Hukum dan HAM, Kementerian Keuangan (Ditjen Bea dan Cukai), Kementerian Luar Negeri, Badan Intelijen Negara, dan penyidik dari TNI AL, Polri, Kejaksaan Agung, dan Kementerian Kelautan dan Perikanan. ”Rupbasan itu bukan ranah kita. Tetapi larinya tetap ke perikanan, karena sasaran kapal-kapal ikan ilegal,” kata Gatot. Ia menjelaskan rupbasan adalah

c

M

y

K

tempat penyimpanan kapal tangkapan dan barang bukti. Sebenarnya hal ini menjadi ranah kejaksaan. Tetapi kejaksaan juga sulit menyediakan tempat penyimpanan, sehingga ketika kapal ditangkap disimpan di pelabuhan perikanan. ”Proses hukumnya bisa satu sampai dua tahun. Kondisi menganggu proses dan aktivitas di dermaga sehingga perlu tempat sendiri. Makanya tahun ini dibangun rupbasan,” katanya.Wakil Gubernur Kalimantan Ke Halaman 15 kolom 5

PONTIANAK - Puluhan petugas gabungan yang terdiri atas Satpol PP, Kepolisian, POM AL dan POM AD melakukan penyisiran dan memeriksa setiap kamar hotel di wilayah Pontianak, terutama terhadap penginapan terindikasi ajang mesum bukan pasangan suami istri, Kamis (2/1). Kabid Penegakan Perundang-undangan Satpol PP Kota Pontianak Kus Pancadiarto mengatakan, penertiban ini diduga bocor. ”Resepsionis hotel katakan, masih banyak tamu menginap. Namun banyak yang kabur, dan langsung check out sebelum kita datang,” terangnya. Namun, tidak ditemukan tamu bukan pasangan suami istri yang menginap. Kendati demikian, petugas berhasil mengamankan puluhan alat kontrasepsi jenis kondom. ”Razia penertiban terhadap hotel, rumah kos dan penginapan ini merupakan rutinitas kita. Dilakukan untuk menerapkan penegakkan peraturan daerah,” timpalnya lagi. Usai melakukan pemeriksaan terhadap hotel, petugas kemudian menyatroni salah satu tempat kebugaran yang menyediakan jasa pijat tradisional terletak masih di kawasan yang sama. Dari lokasi tersebut, petugas juga tidak menemukan seorang pun tamu. Akhirnya, petugas beranjak dari kedua lokasi tersebut dengan hanya mengamankan seorang wanita tanpa identitas. Namun ketika hendak dinaikkan ke atas truk Satpol PP, gadis tersebut menolak. Dia berupaya melakukan perlawanan dengan memukuli petugas dengan sandal yang dikenakannya. Namun petugas langsung mendorong tubuhnya ke atas truk. Razia kemudian berlanjut ke rumah kos di Jalan Tanjungpura. Dari rumah kos tersebut ditemukan dua pasangan bukan suami istri berada dalam satu kamar. Selain itu, petugas juga mengamankan penghuni kos yang tidak miliki kartu identitas maupun Kipem. Kus mengatakan, lokasi yang menjadi target penertiban berdasarkan laporan masyarakat. Informasi diperoleh dari kelurahan setempat bahwa izin operasional indekos sudah Ke Halaman 15 kolom 5


pro-kalbar Pontianak Post

Jumat 3 Februari 2012

3 17

Cewek Pekerja Kafe Kabur

Kesehatan

Ibu Hamil Meninggal AWAL tahun 2012 ini jumlah angka kematian ibu hamil sebanyak tiga kasus. Ibu yang meninggal saat hamil yaitu dua orang di wilayah Singkawang Tengah dan satu orang di wilayah Singkawang Timur. D e m i k i a n d at a yang diperoleh dari lokakarya standard pelayanan kesehatan (SPK) yang digelar di Aula Kantor Bappeda Singkawang, kerja sama antara Kinerja Nurmansyah USAID dengan Pemkot Singkawang. Ada pun faktor meninggalnya ibu hamil seperti yang terjadi di Singkawang Tengah, karena ibu itu telah hamil tujuh bulan, dan faktor tersebut diperparah karena usia ibu itu telah tua yaitu berumur 48 tahun. Umur 48 tahun, menurut kesehatan, memiliki resiko tinggi pada saat melahirkan bayi, apalagi ibu yang sudah tua itu memiliki tekanan darah yang tinggi dan penyakit jantung.

Kerja Hingga Dini Hari SINGKAWANG-Salah satu pekerja cafe di Jalan Diponegoro Singkawang, Ro alias Sel (25) melarikan diri, Kamis (2/2) siang. Wanita asal Subang, Jawa Barat ini baru tiga pekan bekerja di kafe tersebut langsung mendatangi Kantor LBH PeKa Kalbar, Jalan Uray Suka Singkawang. Pekerjaan hingga subuh hari ini membuat wanita tersebut melarikan diri. “Nggak tahan bekerja seperti itu, apalagi kalau ada tamu hingga subuh bahkan hingga siang hari. Ada yang on (mabuk) lagi,” kata Sel, di Kantor LBH Perempuan dan Keluarga Kalbar, Rosita Nengsih. Diakuinya, sebelumnya dia sudah bekerja di karaoke tepatnya di Samarinda. Niat hati untuk membantu lilitan utang orang tua, Sel pun memutuskan untuk bekerja. Sampai di Samarinda, dia pun ingin pindah kerja. Dia ketemu dengan seseorang kemudian memberikan nomor ponsel San. San mengaku tinggal di Jakarta. Sampai di Jakarta, San menginapkan di Jakarta satu malam kemudian oleh pemilik cafe, EH menjemputnya. “San yang menghubungkan pemilik kafe dengan

Ke Halaman 23 kolom 1

Swadaya

Ke Halaman 23 kolom 2

SUGENG/PONTIANAKPOST

JALAN: Perbaikan jalan seadanya oleh warga

Tambal Jalan MASYARAKAT yang bekerja sebagai supir mobil pick up, Kamis (2/2) pagi melakukan perbaikan jalan secara swadaya. Keprihatinan mereka terhadap kondisi jalan A. Yani Kota Sanggau yang berlubang dan banyak memakan korban mesti mendapat perhatian dari Pemda setempat. Salah satu supir, Ahmad Yani (41) mengungkapkan bahwa pihaknya menggunakan pasir 2 pick up dari inisiatif supir angkutan pick up Kota Sanggau. Hari pertama pengerjaan menggunakan 3 sak semen, sedangkan hari ini (Kamis,red) menggunakan 4 sak semen. “Sudah banyak yang jatuh akibat lubang yang ada di badan jalan. Karena lalu lintas motor sering jatuh, sampai sekarang masih cedera, hampir tiap hari

SHANDO SAFELA /PONTIANAKPOST

KEPALA NAGA: Kepala naga terpanjang yang bakal memeriahkan Cap Go Meh masih jadi tontonan saat warga berkunjung ke Stadion Kridasana Singkawang.

Panitia CGM Membantah Bohong Jackie Chen ke Singkawang

dari BBM dan SMS yang marak belakangan ini dan mengatakan kalau kota Singkawang bakal kedatangan aktor film action Mandarin yang semakin mendunia tersebut. “Tidak ada. Itu kabar bohong. Panitia, tidak ada kegiatan yang mengundang artis Jackie Chan,’’ kata Bong Cin Nen, Kamis (2/2).

SEKRETARIS Cap Go Meh 2012 Kota Singkawang, Bong Cin Nen membantah kalau panitia berencana mendatangkan artis top Mandarin, Jackie Chan. Hal ini menjawab

Kalau pun ada pihak perorangan yang memang berencana untuk menghadirkan Jackie Chan ke Singkawang, sudah pasti akan menghubungi panitia. Jadi kesimpulannya, panitia sudah pasti tahu mengenai kedatangan tersebut. ‘’Isu kedatangan Jackie Chan ke Singkawang dalam rangka Festival Cap Go Meh seratus persen tidak benar dan penyebar pesan singkat Ke Halaman 23 kolom 1

Ke Halaman 23 kolom 5

an

y Ch

Jack

Kasus

Lapor Kejagung PENGACARA Ike Florensi Soraya memastikan akan melaporkan tindakan jaksa penuntut umum yang menganggap berkas yang dilimpahkan kepolisian itu hanya mengandung unsur perdata, bukan pidana. Padahal, laporan kliennya ke polisi sudah benar dan polisi sudah menemukan indikasi tindak pidananya. “Akan kita laporkan Ike Florensi Soraya ke Kejaksaan Agung RI dan Komisi Kejaksaan RI. Kita akan kirim juga berkasnya,” kata Ike, kemarin. Menurutnya, adanya masalah antara kejaksaan dengan kepolisian yang salah satunya berkas Bawadi yang dilaporkan Anthony Suwandi tentu disayangkan hal tersebut terjadi. Tapi, dia menilai ada nilai positif soal kepolisian mempertanyakan apa yang menjadi keyakinannya akan Ke Halaman 23 kolom 5

SHANDO SAFELA/PONTIANAKPOST

TEMBOK BESAR: Tembok besar masih jadi daya tarik di pesta Cap Go Meh dengan ramaiknya kunjungan. Insert, Jacky Chan yang diisukan ke Singkawang.

SUGENG/PONTIANAKPOST

IMLEK: Perayaan Imlek bersama di Sanggau.

Perayaan Imlek Sanggau Meriah SANGGAU - Perayaan tahun baru Imlek di Kabupaten Sanggau, Rabu (1/2) malam berlangsung meriah. Masyarakat Tionghoa memadati lokasi tempat digelarnya acara tersebut. Kegiatan yang dipusatkan di pasar Sanggau tersebut dijaga ketat pihak Kepolisian Resor Sanggau. Ketua Majelis Adat Budaya Tionghoa (MABT) Kabupaten Sanggau, Khironoto saat ditemui disela-sela acara mengungkapkan bahwa pihak panitia hanya melakukan pagelaran Barongsai dalam perayaan tahun ini. Ia juga menyampaikan pesan damai perayaan Imlek tahun ini agar masyarakat Tionghoa khususnya jangan ekslusif dan juga harus melakukan refleksi diri agar lebih baik kedepannya. Dikatakannya, masyarakat Tionghoa di Kabupaten Sanggau berjumlah sekitar 50an ribu jiwa, angka ini merupakan terbesar ketiga di Kalimantan Barat. Disinggung soal pemilukada Gubernur dan Wakil Gubernur tahun 2012, ia mengharapkan agar warga Tionghoa tetap menggunakan hak suara sebagai warga negara sesuai undang-undang. Gubernur Kalbar, Cornelis dalam sambutannya yang dibacakan Kepala Dinas PU Provinsi Kalbar,

Cap Go Meh Pinyuh Dimeriahkan Naga dan Burung Hong

Naga Milenium Kembali Menggeliat Sepuluh tahun lalu, sejak kali pertama tampil naga Milenium yang dirancang Cung Ciung On tahun 2000 dan sempat tampil memukau di Pekan Raya Jakarta (PRJ) tahun 2000 bahkan tercatat sebagai naga terbesar di Asia saat itu, kali ini menggeliat lagi. Hamdan, Sei Pinyuh

SUKARNI

MAIN NAGA: Jalan-jalan Sekadau mulai diramaikan permainan naga yang keliling kota.

Ke Halaman 23 kolom 1

PERAYAAN Cap Go Meh tahun 2012 ini naga milenium jilid dua dan burung Phoonix (Hong) yang juga rancangan Abong siap menggeliat di jalan raya. Kegiatan itu berlangsung hingga beberapa malam hingga datangnya perayaan Cap Go Meh. Kali ini, nama milenium kedua dirancang lebih refresentatif lantaran

HAMDAN/PONTIANAKPOST

BUKA MATA: Naga dan burung hong Sungai Pinyuh usai melakukan ritual buka mata di kelenteng Pinyuh.

dilengkapi dengan memasang lampu ultra violet yang memancarkan sinar saat dimainkan pada malam hari.

c

M

y

K

Seperti diakui, desain anak Pinyuh dalam merancang naga, terutama bagian kepala memang sulit ditand-

ingi perancang lainnya di Kalbar, bahkan di Indonesia. Tak heran, ada beberapa Kabupaten yang memesan naga buatan Pinyuh. “Kami bersyukur, pada perayaan Cap Go Meh 2012 atau sepuluh tahun pasca tampilnya naga Milinium pertama, kembali muncul naga milinium jilid dua,” aku Amin, koordinator naga milinium jilid dua dan dibawah pimpinan Liu Fai Chong. Panjang nama milinium 60 meter dengan diameter 50 cm dengan kaki yang dimainkan 11 orang termasuk termasuk pegang kepala dan bagian ekor . Sedangkan burung Hong alias burung Fhonix dimainkan 14 orang secara bergantian dilengkapi dengan penerangan. Areal atraksi naga dan burung Hong dipilih di terminal Sui Pinyuh, serta mengitari komplek pasar Pinyuh, atraksi mulai pukul 19.30- 21.00 WIB. Diakui Amin, permainan naga mulai dilaksanakan pada jam itu tidak Ke Halaman 23 kolom 1


PINYUH - NGABANG

18 pro kontra

Korupsi Embung AKSI unjuk rasa kembali terjadi di Kantor Kejari Mempawah yang dilakukan LSM Mempawah Berani (MB). Dalam pernyataan sikapnya, mereka mendukung supremasi penegakan hukum yang dilakukan Kejari Mempawah terhadap indikasi korupsi proyek embung, yang menyeret tersangka Zak, Rabu. Puluhan orang yang tergabung dalam LSM Mempawah Berani (MB) secara bersamaan gelar aksi unjuk. Menyampaikan pernyataan sikapnya terhadap proses hukum yang dilakukan Kejari Mempawah dalam kasus dugaan korupsi proyek embung tahun 2008. “Menolak keras pernyataan yang tak logis oleh kelompok tertentu kasus dugaan korupsi proyek embung. Karenanya, tidak ada kata bebas dan ditangguhkan buat tersangkanya. Semua melalui proses hukum,” tegas Maman Suratman Koodinator Lapangan (Koorlap), yang berkoar siap mati demi menegakan supremasi hukum dibumi Gala Herang. Tiga poin yang dikobarkan LSM MB dalam orasi yang ditujukan kepada Kejari Mempawah. Mendukung proses hukum yang ditegakan penyidik Kejari Mempawah dalam kasus dugaan korupsi Kabid hortikultura dan Tanaman Pangan, Zak. “Menolak segala bentuk intervensi dan intimidasi yang oleh kelompok tertentu terhadap aparat penegak hukum yang memeriksa kasus dugaan korupsi proyek embung ini,” tegasnya. Selain itu juga mendukung aparat penegak hukum melakukan tindakan hukum secara tegas terhadap pihak-pihak yang merintangi secara langsung maupun tidak langsung dalam proses penyidikan perkara dugaan korupsi proyek embung yang merugikan keuangan negara sebesar Rp 136 juta. “Kelompok masyarakat yang mengatasnamakan LSM di Kabupaten Mempawah seharusnya mendukung penegakan proses hukum, dengan tetap mengedepankan azas pra duga tak bersalah. Bukan malah malah justru sebaliknya membela tersangka korupsi. Biarlah proses hukum berjalan. Salah benarnya ditentukan dari keputusan hakim Tipikor Pontianak,” ujarnya. (ham)

Pontianak Post

Tujuh Fraksi Walk Out

HAMDAN/PONTIANAKPOST

INDUSTRI: Bupati Pontianak H Ria Norsan mengamati hasil home industri berupa manisan saat pameran digulirkan kemarin.

Bupati Puji Kinerja Bawahannya PINYUH- Dari sembilan kecamatan yang ada di kabupaten Mempawah, cuma Sui Pinyuh yang melaksanakan pameran pembangunan dalam rangka menyemarakkan HUT pemindahan Ibukota Kabupaten ke-49. Pameran sehari dibuka Bupati Ria Norsan, dihalaman Kantor Camat, kemarin. Kendatipun hanya diikuti sembilan Desa/Kelurahan se kecamatan, namun terlihat cukup menarik dan banyak didatangi warga untuk melihat hasil home industri, kerajinan tangan yang merupakan potensi kecamatan di segitiga emas itu. Hadir Pimpinan Kecamatan AKP Iwan

Setiawan, kapten Inf Paimo, pada pimpinan UPT, para Kades dan Lurah serta undangan lainnya. “Selama ini, setiap kali kegiatan dilaksanakan, selalu saja berorientasi pada masalah dana. Nyatanya, apa yang dikerjakan oleh Kecamatan Sui Pinyuh, yang mengedepankan rasa kebersamaan, kemitraan. Ternyata maslah duit bisa dinomor duakan,” puji Bupati yang melihat kinerja bawahannya itu. Kedepan, selayaknya kegiatan seperti itu terus dihelat dan ditingkatkan lagi. Terutama dalam memperkenalkan potensi masing-masing kecamatan,

hasil home industri yang mungkin tidak dimiliki kecamatan lainnya seperti lesung batu dan kisaran serta olekan yang memang banyak digemari peminit dari luar. “Bisa rapi begini, apakah dibuat dengan alat canai atau ada mesin,” tanya Ria Norsan kepada seorang perajin kelurahan Pinyuh saat meninjau stand pameran didampingi Hj Erlina SH MH Ketua TP PKK saat meninjau stan pameran. Mustinya pandai lesung batu, ulekan dan kisanan untuk menghaluskan beras, gula atau cabe ini menjadi ikonnya Sui Pinyuh dan juga Kabupaten Mempawah. (ham)

Pertanyakan Mekanisme BOS dan DAK Kunker di Kementerian Pendidikan NGABANG- Komisi C DPRD Kabupaten Landak yang membidanggi masalah pendidikan, belum lama ini melakukan kunjungan kerja di Kementerian Pendidikan Nasional. Mereka mempertanyakan pendistribusian BOS dan terlambatnya pencairan DAK di Dinas Pendidikan Kabupaten Landak . “Masing-masing komisi di DPRD Kabu-

Jumat 3 Februari 2012

paten Landak melakukan kunjungan kerja di Jakarta. Sesuai dengan masing-masing bidang. Kebetulan saya dan pak Lamri di Kementerian Pendidikan Nasional,” kata Ketua Komisi C DPRD Landak Syahdan Anggoi, melalui anggotanya, Herwan kepada wartawan kemarin di ruang komisi C DPRD Landak. Anggota legeslatif dari PIS ini menjelaskan, hampir semua dinas

di seluruh Indonesia pendistribusian DAK Pendidikan terlambat. “Jawaban dari staf di Mendiknas adalah menunggu jawaban dari DPR. Yaitu pengesahananya, katakanlah menunggu juklan dan junisnya. Tapi untuk anggaran tahun 2012 penyaluran DAK lebih cepat. Karena mekanismenya tidak lagi menunggu DPR, masalah ini langsung ditanggai pihak Mendiknas,” katanya seraya menambahkan pengunaan DAK tahun 2011 terlambat bisa digunakan tahun 2012. Tapi sebaliknya

DAK tahun 2012 tidak bisa digunakan tahun 2013. Ungkapan yang sama dikatakan Lamri, anggota Komisi C DPRD Landak lainnya, keterlambatan pencairan DAK di Dinas Pendidikan adanya keterlambatan pengeahan dari DPR. Sehingga semuan dana DAK di seluruh Indonesia hingga akhir tanggal per 31 Desember 2011 dana belum cair. “Belum danya pembahasan juklah dan juknis dana DAK di Dinas Pendidikan,” jelas legislator PPD ini. (wan)

MEMPAWAH- Memasuki tahun ketiga masa kebersamaan dewan priode 1999-2014 yang lain partai dan duduk di Fraksi akhirnya tak bisa dipertahankan. Pimpinan sejumlah partai memutuskan keluar (out) dari keanggotaan fraksi DPRD. Fraksi yang ditinggalkan oleh anggotanya ada PDI Perjuangan dan Fraksi Rakyat Bersatu (RB). Itu terjadi dalam sidang sidang paripurna dewan dipimpin H Rahmad Satria. Partai Bintang Reformasi (PBR) memilih keluar dari Fraksi PDI Perjuangan dan bergabung bersama Fraksi Golkar, Hati Nurani dan PAN (Gohan). Sedangkan Fraksi Rakyat Bersatu (RB) rentan setelah ditinggal lima anggotanya. Mereka yang cabut dari RB adalah Ju Meng Seng dan Abdul Kadir (PIB), Ariyani (Merdeka), Jongbi Jayadi (PIS) dan Sarmadi (PKNU). Anehnya mereka memilih bergabung dalam Fraksi P2KB. “Perubahan keanggotaan fraksi ini merupakan sikap politis partai yang memiliki kursi di dewan. Perubahan ini merupakan hal yang wajar sebagaimana diatur dalam Tatib DPRD yang mengatur rolling kelengkapan dewan setelah 2,5 tahun masa kerja,” jelas Susanto SE, ME Ketua Komisi A, Sekretaris Fraksi PDI Perjuangan, mengaku pihaknya menghomati sikap politis tiap partai menentukan anggotanya dan harus bergabung fraksi mana. Itu sesuai dengan UU no 27 tahun 2009 tentang kedudukan, DPR, MPR dan DPRD bahwa setiap partai menduduki fraksi. “Kami harus hargai sikap politis partai. Terlebih outnya PBR dari FPDIP, memang sikap partai secara nasional. Dimana PBR telah berkoalisi dengan PAN,” terang Santo sapaan akrabnya. Dia menilai perubahan keanggotaan itu tidak akan pengaruhi kinerja fraksinya. Tetap bekerja maksimal sesuai amanah partai dan konstitusi. “Perubahan anggota fraksi dengan sendirinya mengarah pada penyegaran komisi dan kelengkapan dewan lainnya. Tinggal dilihat saja apakah fraksi menginginkan pemilihan ulang pimpinan dan kelengkapan lainnya atau tidak,” nilanya.Terpisah H Amin HAM Wakil Ketua DPRD, membenarkan perubahan keanggota fraksi melalui prosedur dan mekanisme yang ada. Munculnya keinginan anggota fraksi yang ditindaklanjuti ditingkat partai masing-masing. Setelah itu, partai memutuskan penempatan anggotanya. “Sebab, fraksi itu merupakan perpanjangan tangan partai di DPRD. Pada prinsipnya tidak ada permasalahan, bergabung fraksi manapun tetap dapat perjuangkan aspirasi masyarakat,” aku Amin. Perubahan jumlah anggota fraksi yang semula gemuk menjadi kurus tidak akan mengurangi semangat kerja dewan dalam menjalankan tupoksinya di pemerintahan. Semoga dengan penyegaran dapat memotivasi dan meningkatkan kinerja dewan,” pintanya. (ham)


Pontianak Post

Jumat 3 Februari 2012

SINGKAWANG

19

maulid

Festival Zikir Sebanyak 26 kelompok peserta mengikuti festival Zikir Nazam dan Maulid se-Singkawang, Bengkayang, dan Sambas di Aula Kantor Walikota Singkawang, Rabu (1/2) malam dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW. Walikota Singkawang, Hasan Karman menyebutkan festival semacam ini sangatlah bagus. Diharapkan dapat dilaksanakan setiap tahun dengan tujuan agar salah satu kesenian ini tetap lestari. “Dilaksanakan setiap tahun, sebagai tanda kecintaan kita terhadap nilai-nilai seni budaya yang tumbuh dan berkembang di masyarakat,” kata Hasan Karman, saat hadir dalam kegiatan itu. Wali kota juga berharap dengan pelaksanaan kegiatan lomba seni Dzikir Nazam dan Dzikir Maulid ini dapat meningkatkan tali silaturahim umat muslim di Kota Singkawang. “Di kegiatan mendatang, Dzikir Nazam dan Maulid bermanfaat bagi pengembangan dunia pariwisata di Kota Singkawang,” katanya. Ketua Panitia kegiatan, Lies Indari mengatakan festival dzikir ini digelar dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW. Peserta (berjumlah 26 kelompok), terdiri dari 12 kelompok putra dan 14 kelompok putri. Festival dibagi dalam dua kategori, yaitu kelompok putra dan kelompok putri. Untuk peserta terbaik, panitia akan memberikan penghargaan dan uang pembinaan total 25 juta rupiah termasuk thropi dan piagam. Festival ini akan dilaksanakan selama dua hari, pada 1 dan 2 februari 2012 di aula Kantor Walikota Singkawang, Jalan Firdaus mengangkat tema ”Melalui Peringatan Maulud Nabi Muhammad SAW Kita Lestarikan Nilai-Nilai Seni Budaya Bernuansa Islam” merupakan sarana evaluasi untuk mengingatkan kita pada makna nilai-nilai keteladanan Nabi Besar Muhammad SAW.(fah)

Polres Singkawang Satlantas Polsek Skw Barat BPK Bhakti Suci RS Abdul Azis St. Vincetius Harapan Bersama BPKS Tua Pekong

: : : : : : : :

631150 631024 631286 631514 631798 631008 631791 637473

FOTO TATUNG: Foto-foto atraksi tatung perayaan CGM tahun sebelumnya bisa dilihat di Rumah Lampion Stadion Kridasana. Kiri, Bong Nyiet Ki, 64 tahun ikut ambil bagian pada perayaan Cap Go Meh

OZY/PONTIANAKPOST

Jambret Mengganas SINGKAWANG- Aksi jambret mengganas di Singkawang. Setelah penjambretan disertai pembacokan terjadi, kemarin seorang wanita ditemukan warga, terduduk di tepi Jalan Kridasana tepatnya di depan Makam Katolik, Kamis (2/2) dini hari sekitar pukul 01.30 WIB. Aman, saat itu yang saat itu pulang dari membeli makan. Dia melihat seorang perempuan berumur sekitar 30 tahun lebih duduk di tanah samping motor sendirian. Dia pun kemudian datang menghampiri, dan ternyata perempuan itu mengaku korban penjambretan. “Pertama lihat, saya kira orang gila. Saya dekati, dan dia mengaku bahwa korban

jambret,” katanya. Setelah diketahui korban penjambretan, Aman pun menyuruh perempuan tersebut melaporkan ke kepolisian. Tetapi tidak mau, dan memilih pulang ke rumah (ke arah Sagatani). “Dia mengaku dari Pasar (kota) dan mau pulang ke Sagatani, saat di dekat Makan, dirinya tiba-tiba dipepet dua orang dengan menggunakan satu motor, dan langsung merampas kalung yang di pakainya,” kata Aman. Perempuan tersebut, lanjut Aman, mengalami luka gores bekas kuku di tangan serta didekat leher. Nampaknya korban, terlebih dahulu dijadikan target

pelaku. Kemudian mengeksekusinya ditempat yang sepi. Sementara itu, tokoh masyarakat di Sijangkung, Ce Ku menyatakan memang di daerahnya beberapa kali mendengar telah terjadi aksi penjambretan. Sebagai masyarakat, dirinya berharap sekali ada tindakan tegas dari pihak keamanan untuk meminimalkan kejahatan tersebut. Merajalelanyakejahatanjalanan,WakilWalikotaSingkawang,EdyRYacoubjugaberharap kepada semua masyarakat terutama setelah melakukan transaksi di Bank ataupun saat berbisnis, meningkatkan kewaspadaan. “Masyarakat harus senantiasa waspada ketika keluar rumah, lebih khusus

lagi ketika melakukan kegiatan transaksi diperbankan,” kata Edy R Yacoub. Warga ketika keluar rumah, lanjutnya, jangan menggunakan perhiasan mencolok. Itu bisa menjadi pemancing. Meski emas yang dipakai tidak asli alias tiruan. “Saat naik kendaraan, terus waspada dengan mengamati suasana, karena biasanya kejahatan dilakukan ditempattempat sepi,” katanya. Sebelumnya, pihak kepolisian terkait aksi penjambretan. Beberapa waktu lalu telah menyebar pasukan. Pihak kepolisian juga mengimbau ke masyarakat, jika keluar rumah jangan memakai perhiasan yang terlalu mencolok. (fah)

Periksa Kelengkapan Administrasi Kendaraan Dinas SINGKAWANG- Sebanyak 299 motor dan 108 mobil yang merupakan kendaraan dinas jajaran SKPD Pemerintah Kota Singkawang, Kamis (2/2) diperiksa kelengkapan administrasi maupun penggunanya. Kepala Bidang Aset Dinas Pendapatan Pengelolaan Keuangan dan Aset Kota Singkawang, Zul Aswan menyebutkan kendaraan yang selama ini dipakai dalam menjalankan tugas kedinasan. Diperiksa STNK sekaligus kondisi fisik kendaraan. “Pemeriksaan STNK adalah dari sisi pajak, kita juga memeriksa status keberadaan, siapa pemegangnya, apakah sesuai peruntukan awal, kemudian kondisi fisik kendaraan-kendaraan tersebut, karena selama ini terdapat anggaran untuk perawatan sendiri,” kata Zul Aswan, disela-sela pemeriksaan kendaraan yang sejak

pagi sudah tersusun rapi di halaman Pemkot Singkawang, Jalan Firdaus. Zul menyatakan dari beberapa yang telah diperiksa, ditemukan ada kendaraan yang pajaknya mati. Tetapi hal itu disebabkan kenaikan tarif pajak pada 2011 yang mencapai dua kali lipat namun tidak dibarengi dengan naiknya anggaran untuk pos tersebut. “Itu segera dilunasi, tetapi secara umum penyebabnya karena kenaikan tarif, sehingga anggaran dinas tidak mencukupi,” katanya. Dalam kegiatan tersebut, lanjut Zul melibatkan sebanyak 102 orang petugas untuk melakukan pemeriksaan. Diantaranya dari petugas DPPKA, Satpol PP, Sekretariat Daerah, Dinas Perhubungan serta dari Inspektorat. Wakil Walikota Singkawang, Edy R Yacoub yang langsung datang melakukan pengecekan menyebutkan pemeriksaan sendiri dilakukan dalam rangka penataan Aset. Karena itu berpengaruh terhadap penilaian yang dilakukan Badan Pemeriksaan Keuangan (BPK). “Memperbaiki manajemen aset, karena dalam setiap pemeriksaan BPK,

masalah aset masih banyak tantangannya,sehingga ke depannya akan terus dibenahi,” kata Edy R Yacoub. Pengaturan dan pendataan semacam ini, lanjut Edy, juga sebagai dasar bagi Pemerintah Kota Singkawang untuk tindaklanjuti terhadap kebijakankebijakan yang ada, terutama masalah kendaraan dinas. Misalnya ada kendaraan dinas yang mengikut pejabatnya ketika pindah tugas. “Makanya apapun kondisi dari kendaraan dinas yang dimiliki seluruh jajaran SKPD, di tata. Itu juga untuk menentukan kebijakan yang akan datang,” katanya. Edy R Yacoub juga meminta kepada semua pemegang kendaraan dinas. Jika dipakai, STNK nya selalu di bawa. Diharapkan pejabat dalam pemakaian kendaraan dinas, sesuai fungsinya. Karena sarana yang diberikan hanya untuk keperluan dinas. “Kalau untuk kepentingan keluarga kan menyalahi,” katanya. Pemeriksaan semacam ini, lanjut Edy, akan dilakukan secara rutin.Hasildarikegiatansekarang, akan dijadikan sebagai evaluasi untuk bisa diambil langkahlangkah berikutnya. (fah)


SAMBAS

20

Pontianak Post

Jumat 3 Februari 2012

terigas

HP Bagai Madu dan Racun DI zaman serba canggih, Handphone (HP) atau ponsel bukanlah barang asing bagi siapapun. Anak-anak kecil pun banyak bermain dengan HP, teknologi ciptaan manusia demi mempermudah komunikasi. Tak hanya itu kini fungsi HP pun tak sekedar untuk komunikasi namun berkembang sesuai kebutuhan. Mulai dari penambahan kamera, MP3, video bahkan jaringan internet. Kemajuan HP awalnya memberikan manfaat urusan manusia, secara khusus Soliman juga bermanfaat bagi dunia pendidikan, terutamanya adalah dalam proses pembelajaran, baik perencanaan pembelajaran, pengelolaan pembelajaran serta penilaian pembelajaran. Jarak pun seakan tidak masalah karena HP, menghubungkan komunikasi antar individu dan kelompok dengan berbagai fasilitas layanan yang tersedia. “Namun dibalik itu semua HP juga berguna untuk menyampaikan SMS, mendengarkan musik, menonton tayangan audiovisual, dan games. Tidak ada manfaat yang berarti sehingga harus dilarang untuk dibawa dan dipergunakan oleh siswa di lingkungan sekolah. Kenyataannya saat ini sangat sedikit pelajar yang memanfaatkan pada sisi baik teknologi ini,” ungkap Soliman, mahasiswa Sambas ini. Para siswa miliki biasanya digunakan untuk sms-an, main games, dengarkan musik, nonton tayangan audiovisual, serta facebook-an. Memfungsikan HP bukan sebagai fungsinya. Dampaknya negatif, prestasi belajar menurun, dimanfaatkan semena- mena dan untuk bergaya saja, pemborosan yang sangat besar. Disamping itu juga berbahaya digunakan pelajar berandalan, memanfaatkan HP menonton video porno, janganlah jadikan HP sebagai alat pemuas nafsu semata-mata dan sebagai tindak kejahatan. Maknya ia meminta orang tua, guru dan masyarakat ikut mengawasi dampak negartif penyalahgunaan HP ini. (har)

RUSAK: Pembatas jalan di persimpangan tiga Jalan Muhammad Hambal Pemangkat rusak. Khawatir mengganggu keselamatan pengguna jalan, saatnya pembatas jalan tersebut diperbaiki.

Foto Harry/Pontianak Post

Masyarakat Awasi Pelayanan Kesehatan SAMBAS—Pemerintah Kabupaten SambasBekerjasamaUSAIDmenggelarlokakarya pengelolaan pengaduan di aula Bapedda Sambas, Kamis (2/2) kemarin. Banyak hal yang dibicarakan. Diantaranya partisipasi masyarakat dalam upaya peningkatan mutu tata kelola pelayanan publik. “Program ini diharapkan mampu meningkatkan partisipasi masyarakat. Yakni bagaimana masyarakat bisa mengungkapkan keluhannya dalam upaya percepatan perbaikan kualitas dan kuantitas pelayanan kesehatan di Kabupaten Sambas ini,” ungkap Muntajid Billah saat memberikan kata pembuka lokakarya tersebut.

Ditambahkannya, ada tiga hal yang menjadi focus program ini. Di sektor pendidikan, misalkan bagaimana distribusi guru proporsional, menajemen berbasis sekolah, yang nantinya bermuara peningkatan mutu pendidikan. Seperti menurunnya buta aksara, lama usia sekolah dan peningkatan SDM. Di bidang kesehatan, seperti loka karya ini, tujuannya menciptakan pelayanan publik yang pro rakyat. Seperti persalinan aman, inisiasi menyusui dini dan ASI ekskusif berjalan optimal, menurunkan angka kematian ibu dan anak, asupan gizi yang baik, yang semua bermuaramasyarakatsehat.Dibidangsektor peningkataniklimusaha,bagaimaaperizinan

terpadu satu pintu maksimal, sehingga memudahkan warga mendapatka izin usaha, mendorong investasi. Itu semua, kata dia, tidak akan terwujud dengan baik apabila partisipasi masyarakat rendah. Oleh karenanya masyarakat harus proaktif.Caranyadenganmemberikanmasukan dan saran yang objektif kepada tim kerja, yang nantinya menjadi bahan pertimbangan bagi pembuat kebijakan untuk memperbaiki tata kelola pelayanan publik kepada masyarakat.“Kitaharapkaniniberjalansesuai keinginan masyarakat,” jelasnya. Sementara itu, Plt Bapedda Sambas, Agus Supardan mengatakan program ini diharap-

kan memberikan peningkatan pelayanan publik ke masyarakat baik kapasitas maupun kualitas.Masyarakatpunjangansegan-segan mengeluhkan pelayanan publik. Program inilah saluran menyampaikan keluhan. Caranya, kata dia, setiap puskesmas akan ada tim kinerja, yang bertanya ataupun meminta wargamengisiquestionertentangpelayanan puskesmas. Hasilnya akan disampaikan pada pimpinan instansi terkait. Dari sinilah, tambah dia, nantinyaadatindakannyata,sepertimenegur tenaga medis bersangkutan oleh pimpinannya, sekaligus ajang curhat warga terhadap pelayanan publik yang ada. (har)

Biro Sambas Rayakan Ultah Pontianak Post ke 39

Penjual Koran Garda Terdepan Melayani Pembaca SAMBAS—PagiKamis(2/2)seluruhjajaran Biro Pontianak Post Sambas berkumpul. Kabiro, Kepala Pemasaran dan Iklan, ekspedisi hingga pengasong, loper dan agen duduk bersila seraya berucap syukur atas Ulang Tahun Pontianak Post 39 tahun. Umur yang cu-

kup matang bagi seorang anak manusia. Sebuah pagi yang tak biasa, seluruh pengasong dan agen yang cukup lelah dengan rutinitas menyusun dan mengantar koran kemarin duduk sejenak,

menikmati sarapan pagi sebagai wujud hari spesial bagi mereka sembari ditemani segelas kopi Sambas hangat. Semangat pagi memulai kerja tampak di wajah Anjang Masni, loper terlama Pontianak Post Biro Sambas yang dikenal humoris, Harmujan, Yapa (pengasong) bertubuh jangkung nan nyentrik, Harmujan pemuda berkulit putih si murah senyum, Indra anak DK (Dalam Kaum) yangmemilikitalentamengolah si kulit bundar, Iwan Koto yang rela menahan kantuk agar koran tepat waktu datang ke Biro Sambas, Jeni pemuda asal Sekadau yang tak pernah surut mengantarkan koran tepat waktu, bersama Heri dan Wahyu kaka beradik yang disiplin dan tak bosan mendistribusikan koran ke pembaca setia Pontianak Post, serta Pak Uray Hendri agen yang kocak namun irit bicara, sayang kesibukannya tak menyempatkan dia duduk menikmati gulai ayam masak merah dan sambal kentang goreng kacang panjang. Semua itulah armada distributor koran hingga Pontianak

Foto: istimewa

ARMADA KORAN: Dari kiri ke kanan, Yapa, Heri, Harmujan, Hari Kurniathama (Kabiro Sambas), Rabul Alam (Pemasaran dan Iklan), Indra, Iwan Koto (Ekspedisi), Jeni, Masni, dan Wahyu. Mereka inilah yang berjuang membesarkan koran Pontianak Post di Sambas.

Post sampai ke tangan anda. Rabul Alam selaku Sales & marketing koran iklan Pontianak Post Sambas, mengemban tugas mengembangkan oplah koran dan omset iklan. Mengawasi distribusi koran yang beredar di Sambas, menata dan menertibkan saldo piutang agen. Misi kami di

Sambas “Membumikan koran ini ( Pontianak Post ) di Sambas. Kita ingin Pontianak Post tetap menjadi bagian dari kehidupan setiap keluarga di Masyarakat Sambas ini.” Saya Hari Kurniathama dan RabulAlammengucapkanterima kasihataskesetianpembacaPontianak Post Sambas. (har)


Pontianak Post

Jumat 3 Februari 2012

KETAPANG

21

Evaluasi Kinerja Camat Manis Mata

POTRET

Bagikan Tanah Adat ANGGOTA DPRD Ketapang Amantus Sumarno berharap agar pihak Pemda Ketapang dapat segera menyelesaiikan permasalahan sosial yang terjadi antara warga Desa Asam Besar, Kecamatan Manismata dengan pihak PT Harapan Sawit Lestari (HSL). “Karena permasalahan ini sudah cukup lama terjadi, saya harap pihak Pemda Ketapang, dalam hal ini Bupati Ketapang, dapat segera mengatasinya, jangan sampai ada kejadian seperti kasus Mesuji karena diatasi dalam waktu yang berlarutlarut,”paparnya. Sebagaimana diketahui, pada (17/1) lalu puluhan Masyarakat Desa Asam Besar Kecamatan Manis Mata datang menghadap Bupati Ketapang, Henrikus, untuk meminta difasilitasi keluhanya atas tuntutan tanah adat masyarakat sekitar 600 hektar terhadap PT HSL. Amantus S Informasi yang berhasil dihimpun Pontinak Post, pihak PT. HSL telah menggarap lahan seluas 4.187 hektar di kawasan Desa Asam Besar, sementara masyarakat menuntut tanah adat sekitar 600 hektar. Jika dibandingkan denga ketentuan yang ada, tentunya tuntutan ini jauh lebih kecil yaitu tenang system bagi hasi 80 : 20 artinya hak tanah warga mencapai 800 hektar. Untuk menyelesaikan maslah itu, pada (31/1) lalu juga diadakan pertemuan kembali antara Bupati Ketapang, masyarakat desa asam besar dan pihak PT HSL. Menurut Amantus Sumarno yang menghadiri rapat tertutup itu, kala itu bupati tampaknya memberikan respon positif untuk mencoba memenuhi tuntuan warga atas pihak PT. HSL. “Dalam rapat kemarin, bupati mengatakan akan mengabulkan permintaan warga Desa Asam Besar atas tanah sekitar 600 kapling, namun untuk dapat memenuhi tuntutan warga itu pihak perusahaan meminta tempo sekitar 14 hari untuk berunding dengan internal perusahaan,”paparnya. “Memang masalah ini belum tuntas, namuan sepertinya sudah ada respon positif dari pihak pemda untuk merealisasikan tuntutan masyarakat, dan saya harap bisa Pemda Ketapang benar-benar serius dan segera menyelesaikan masalah ini,”ujar legislator yang berasal dari dapil V Ketapang ini. (ash)

istimewa

SUNSET: Memasuki muara Pelabuhan Sukabangun Ketapang terutama pada petang hari begitu indah. Matahari yang akan terbenam terlihat begitu jelas apalagi dilihat dari atas pelabuhan Sungai Awan yang dibangun menjorok ke laut.

Darma: Tuduhan Itu Tidak Benar KETAPANG – Menanggapi kelihatan di kantor karena banyak pihak yang menilai terpaksa mengikuti beberapa kinerjanya buruk, saat di kegiatan di kecamatan “Dari konfirmasi PonMaret hingga tianak Post via Juni 2011 lalu HP Camat Manis saya ikut Diklat Mata, Darma kepemimpinan berkilah bahwa di Pontianak, kesemua tuduhan mudian sempat yang ditujukan dua kali mengipada dirinya sankuti manasik gat tidak benar. haji di Ketapang, Pria yang dilantik kemudian saya menjadi camat pergi menunaiManis Mata sekan ibadah haji jak Juni 2010 ini pada Desember memang menlalu,”paparnya. Darma gaku pada tahun Me nu r u t n ya 2011 dirinya memang jarang selain aktivitas tersebut di-

rinya juga sering mengikuti rapat-rapat di tingkat Kabupaten sehingga memang jarang terlihat di kecamatan. “Tapi kalau lagi tidak ada kegiatan di luar saya ada di kantor,”kilahnya. Merasa dirinya benar, Darma mempersilahkan pihak pemda untuk mengevaluasi kinerjanya sebagai camat. “Kalau memang diperlukan silahkan di evaluasi kinerja saya,”ujarnya seraya menegaskan tidak ingin memberikan komentar banyak tentang adanya isu miring tentang kebobrokan kinerjanya sebagai camat. (ash)

K E TA PA N G – S e t e l a h beberapa waktu lalu Ketua Forum Komunikasi Polisi Masyarakat (FKPM) Manis Mata, Jemi Khater mengaku menyesalkan tindakan Camat Manis Mata yang tidak aktif menjalankan tugas sebagai camat sejak tahun 2011, kemarin (2/2) pengakuan serupa juga diungkapkan tokoh pemuda Manis Mata, Zulianto yang mengatakan karena sangaja jarang bahkan hampir tidak pernah berada di Kantor. Sebagian besar warga Manis Mata masih tidak ada yang mengenal camatnya sendiri. “Persoalan di masaya ra k at Ma n i s Mat a i t u sangat banyak, namun karena kami sulit bahkan ada yang tidak kenal selaku pemimpin di tingkat kecamatan, dengan siapa kami mau mengadu untuk menyelesaikan semua masalah yang dihadapi,”tanya Zulianto. Ma sa l a h ya ng ba nya k ditemuai warga Manis Mata di lapangan kata dia misalnya mahalnya biaya administrasi untuk pembuatan KTP, Kartu Keluarga, hingga Akta Kelahiran. “Bahkan karena dinilai birokras-

inya sangat berbelit-belit ada warga yang malas dan tidak mau membuat KTP,” ujarnya. Menurutnya untuk pembuatan KTP, oknum birokrat di Manis Mata mematok harga Rp100 ribu hingga Rp150 ribu, sedangkan jika ditambah dengan pembuatan kartu keluarga harganya bisa mencapai Rp250 ribu. “Alasan oknum birokrat itu memasang harga tersebut, untuk mempermudah dan mempercepat pengurusan pembuatan KTP di tingkat kabupaten,”terangnya, s eraya meminta adanya pertanggungjawaban camat untuk mener tibkan system birokrasi di Kecamatan Manis Mata. Karena menilai hampir satu tahun terakhir Camat Manis Mata jarang berada di tempat tugas, Zulianto meminta pihak Pemda Ketapang, terutama Bupati Ketapang untuk segera dapat mengevaluasi kinerja ssang camat. “Meskipun dia putra daerah, kalau kinerjanya tidak bagus dan jarang berada di tempat bagaimana bisa membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat dalam berbagai bidang,”tegasnya. (ash)

Kasus Video Mesum Balai Bekuak Disidangkan KETAPANG – Kasus video mesum polisi Balai Bekuak yang beberapa waktu lalu sempat membuat panas emosi warga setempat sehingga membakar Polsek Balai Bekuak kemarin (2/2) mulai disidangkan di Pengadilan Negeri Ketapang. Dengan dijaga belasan personil polisi berseragam lengkap maupun sipil, sidang perdana dengan agenda pembacaan tuntutan itu digelar tertutup dan juga menghadirkan terdakwa Arf.

Iklan sebuah sarana yang paling efektif dalam memasarkan produk Anda.. Contact person:

BiroKETAPANG

(0534) 35514

Usai mengikuti sidang Penuntut Umum (JPU), Sunoto, mengatakan, dalam agenda sidang yang cukup singkat itu berlangsung pembacaan dakwaan persetubuhan dengan anak di bawah umur dan dijerat Undang-Undang Perlindungan Anak. “Tetapi saksinya belum datang. inikan sidang pertama,” kata Sunoto. Dalm kasus tersebut, kata Sunoto terdapat dua perkara, pertama perkara perlindungan dan dan kedua perkara informasi dan teknologi. Ter-

dakwa dijerat dikenakan pasal 81 ayat dua tentang perlindungan anak. Pasalnya ketika melakukan berbuatan asusila itu, status korban adalah siswa SMU. Sementara itu, pengacara terdakwa dari Diskum Polda Kalbar, M. Wahyudi membenarkan karena sidang perdana jadi sidang tersebut masih sebatas pembacaan tuntutan terhadap terdakwa. Ia menjelaskan, terdakwa Arf didakwa dengan dua pasal. Pasal 81 ayat dua tentang per-

lindungan anak dan pasal 290 KUHP tentang persetubuhan di luar perkawinan. Namun ia mengatakan untuk lebih jelasnya akan dilihat pada proses sidang Kamis depan. “Nanti kita lihat bagaimana materi dalam proses sidang,” tuturnya. Karena ingin menyerahkan persoalan sepenuhnya pada proses hukum, Wahyudi mengaku saat ini pihaknya tak mengajukan penangguhan penahana terhadap kliennya. Walaupun kata dia, permint-

aan penangguhan penahanan tersebut merupakan hak terdakwa. “Saat ini, terdakwa ditahan di rutan. Kita tidak mengajukan surat penangguhan penahanan. Biar saja proses ini berjalan seperti prosedur hukum seadanya. Walaupun itu hak-hak terdakwa, kita ikuti saja prosedur hukum,” paparnya. Ditemui terpisah, Ketua Majelis Hakim, Marolop Simamora juga mengatakan hal senada, bahwa tidak ada

keberatan atau eksepsi dari pihak terdakwa maupun kuasa hukumnya terhadap tuntutan dari JPU. Tetapi keberatan tersebut bukan diartikan sebagai benar atau tidaknya perbuatan tersebut, karena sidang belum masuk pada materi. “Karena tidak ada eksepsi atau keberatan lalu kita berikan kepada JPU untuk mengajukan saksi-saksi dan ternyata JPU belum menghadirkan saksi-saksi. Jadi persidangannya ditunda minggu depan,”ujar

Marolop kepada wartawan. Ia mengatakan sidang akan dilanjutkan Kamis (9/2) depan dengan agenda pemeriksaan saksi-saksi. “Ada empat saksi yang bakal dihadir JPU dalam sidang nanti, salah satunya adalah saksi korban, remaja yang ada dalam video mesum tersebut,”imbuhnya, seraya menegaskan karena pihak terdakawa tidak mengadakan eksepsi, sidang pembacaan dakwaan kemarin berlangsung cukup singkat, sekitar 30 menit. (ash)


KAYONG UTARA

22 petuah

Jalan Rusak Wajar

Pontianak Post

Olah Sampah Jadi Bahan Bermanfaat

Foto: istimewa

RUSAK: Jalan nasional di wilayah Timur Kalbar, seperti jalur Selatan Rawak-Taman-Mahap rusak berat.

KERUSAKAN ruas jalan di wilyah timur Kalbar dalam beberapa tahun terakhir menjadi petunjuk alami bagi Gubernur Kalimantan Barat Cornelis SH,MH dalam menilai pertumbuhan ekonomi. Hal tersebut menurut Gubernur nenandai adanya peningkatan perekonomian di masyarakat. “Rusak karena jalannya dipakai terus, mobilitas sudah tinggi tidak seperti zaman dahulu lewat sungai,”ujar Gunbernur dalam kesempatan peresmian Rumah Budaya Sekadau, Sabtu akhir pekan kemarin di Sekadau. Rusaknya ruas jalan ini diakui, Cornelis dirasakan dirinya beserta rombongan dari provinsi pada saat hendak menuju Sekadau dimana mengalami kemacetan di pertengahan jalan akibat kerusakan ruas jalan nasional.“Saya dan rombongan sampai terlambat,”kata dia. Namun, selaku Gubernur, Cornelis mengatakan pihaknya di provinsi tahun ini sudah menganggrakan dana miliaran rupiah guna memuluskan ruas jalan yang mengalami kerusakan terutama yang menghubungkan antar kebupaten seperti Jalan Sekadau – Sanggau. Bahkan, beberapa ruas jalan yang selama ini belum mendapatkan sentuhan diwacanakan akan segera medapatkan perhatian. Misalnya, di arah selatan Sekadau jalur Rawak-Taman-Mahap hingga menembus Kabupaten Ketapang. “Sekarang semua kendaraan sudah melewati jalan aspal, makanya rusak, wajar-wajar saja itu,”sambung dia sembari bergurau. (nie)

Jumat 3 Februari 2012

Humas KKU

OLAH SAMPAH: Ketua TP PKK KKU Hj Diah Permata Hildi memasukan sampah-sampah yang dipisahkan ke dalam mesin pengolahan untuk diolah menjadi bahan bermanfaat seperti pupuk.

Mendesak Perubahan Status KLH jadi BLH KETAPANG – Dukungan akan perubahan status Kantor Lingkungan Hidup (KLH) Ketapang menjadi Badan Lingkungan Hidup (BLH) tidak hanya datang dari kalangan DPRD Ketapang, namuan juga dari Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Ketapang. Misalnya saja LSM Khatulistiwa Kota Kita (K3) yang selama ini punya perhatian terhadap lingkungan hidup mengingat logika tanggungjawab dan luasnya wilayah kerja yang ditangani. Ketua LSM-K3, Lufti Faurusal Hasan sangat menyayangkan, karena saat ini ada SKPD

yang mempunyai tanggungjawab dan wilayah kerja hanya wilayah kota dan sekitarnya saja berstatus dinas namun urusan lingkungan hidup dengan tanggungjawab dan wilayah kerja se Kabupaten Ketapang hanya berstatus Kantor. “Belum lagi, perkembangan investasi yang tinggi baik di bidang perkebunan maupun pertambangan yang mempunyai resiko kerusakan lingkungan cukup tinggi yang secara khusus harus mendapat perhatian serius pemerintah dan dalam hal ini Kantor Lingkungan Hidup,”paparnya. Menanggapi ungkapan

Kepala Kantor Lingkungan Hidup mengenai SDM Bidang Lingkungan Hidup, Lufti juga membenarkan karena begitu banyak PNS yang atas biaya dinas diikutsertakan dalam Kursus Amdal yang diselenggarakan beberapa Pusat Studi Lingkungan tersebar di sejumlah SKPD strategis dan berhubungan dengan LH sehingga dalam memberikan masukan akan lebih fokus, terarah dan ilmiah. Namun jika bicara Komisi Penilai Amdal (KPA) sebenarnya, kata dia tinggal bagaimana para pihak Eksekutif dan Legislatif mau menganggap ini hal yang serius atau tidak. (ash)

SUKADANA--Sampah selalu menjadi masalah bagi kehidupan manusia terutama dalam hal kesehatan dan kebersihan. Bilamana barangbarang yang tampaknya kurang bermanfaat ini tidak ditangani dengan benar, maka akan menjadi masalah serius. Sebab, dampak yang ditimbulkannya bisa mempengaruhi perkembangan kesehatan dan kebersihan. Oleh karena itu, menyikapi hal ini agar tidak berpengaruh terhadap kesehatan dan kebersihan, melalui TP PKK Kabupaten Kayong Utara mencoba mengubah sampah-sampah yang ada menjadi bahan-bahan yang berguna sehingga dapat dimanfaatkan untuk keperluan manusia. Berbekal pengalaman TP PKK Kabupaten Kayong Utara ketika mempelajari masalah sampah di Kota Malang belum lama ini, Jum’at (27/1) lalu di Tempat Pengolahan Sampah Kantor Penyuluh dan Ketahanan Pangan KKU, TP PKK KKU mencoba mengolah sampah menjadi bahan-bahan yang bermanfaat dan bernilai ekonomi. Namun, sampah yang dicoba untuk diolah menjadi bahan-bahan bermanfaat dan bernilai ekonomi ini yaitu sampah-sampah yang mudah diuraikan. Jadi, untuk melakukannya perlu dipisahkan terlebih dahulu dari sampahsampah yang tidak mudah untuk diuraikan. Setelah dilakukan percobaan, ternyata hasilnya sungguh memuaskan dan sudah barang tentu akan lebih bermanfaat untuk keper-

luan manusia. Setelah melihat hasil olahan tersebut, Ketua TP PKK KKU Hj Diah Permata Hildi mengatakan ini perlu kita kembangkan, karena selain dapat mengurangi timbunan atau volume jumlah sampah tetapi juga dapat bermanfaat untuk keperluan manusia dan bernilai ekonomi. Untuk itu, diharapkan upaya ini dapat diikuti masyarakat. Sehingga masalah sampah bisa dapat diatasi. Alam dan lingkungan sekitar pun dapat terjaga kesehatan, kebersihan dan keindahannya. Apalagi, sampah yang diolah bisa menjadi pupuk untuk tanaman tentunya memiliki nilai ekonomi yang dapat menambah penghasilan. Begitu pula dengan sampah-sampah yang tidak mudah untuk diuraikan perlu juga kita olah menjadi bahan-bahan yang bermanfaat dan bernilai ekonomi. Namun, ini diperlukan tangan-tangan yang terampil. Masyarakat mesti menjaga kebersihan lingkungan dengan membuang sampah pada tempatnya dan diupayakan untuk terlebih dahulu dipilah antara sampah yang mudah diuraikan dan yang tidak bisa diuraikan, agar tidak mengganggu pencemaran lingkungan. Karena, bilamana lingkungan sudah mulai tercemar oleh sampah sudah barang tentu akan berpengaruh terhadap perkembangan kesehatan. Oleh karena itu, diharapkan pula kepada pihak-pihak terkait agar melakukan pembinaan kepada masyarakat dalam hal mengolah sampah dan terus mensosialisasikan tentang kesehatan dan kebersihan lingkungan. (humas)

Jaga Kebudayaan Tiap Etnis agar Tetap Lestari SEKADAU-Nanga sepanjang 90,9 meter yang diprakarsai Vinca Borneo menyambangi Kantor Bupati Sekadau yang berlamat di Jalan Sintang Km. 9, Desa Gonis Tekam Kecamatan Sekadau Hilir. Kedatangan naga yang dimainkan puluhan anak– anak remaja dan orang tua itu, disambut langsung Sekda Kabupaten Sekadau Drs Yohanes Jhon, Selasa (1/2) kemarin. Kedatangan naga di Kantor Bupati Sekadau yang diperkirakan sekitar pukul 13.00 wib itu, sontak membuat sejumlah pe-

gawai negeri sipil terutama yang bekerja di sekretariat keluar dari ruangan guna melihat atraksi yang ditampilkan pemain naga. Selama kurang lebih setengah jam lingkungan Kantor Bupati Sekadau didengungkan oleh alat musik barongsai. Meski demikian tidak mengganggu aktivitas kerja PNS di lingkungan sekretariat Kantor Bupati. Dalam kesempatan itu juga, Sekda Sekadau didampingi Kasubag Humas, Kasat Pol PP, Camat Nanga Taman Afron dan staf di Sekretariat Daerah. Atraksi

naga yang tampil cukup memukau itu bahkan sempat didokumentasi oleh sejumlah PNS, bahkan ada diantara PNS yang berpose langsung dengan naga dengan beragam warna itu. “Asyik juga ya foto ramai – ramai dengan naga, momen seperti ini ternyata sangat menggembirakan,” ungkap salah seorang PNS seraya menyebutkan kamsia ho. Tepat pada waktunya, setelah beratraksi di halaman kantor bupati, pemain naga diarahkan masuk teras kantor bupati, disitu juga mereka

disambut sekda. Beberapa kali kepala naga beserta tongkatnya diputar – putarkan mengelilingi tiang kantor bupati sambil diiringi oleh musik barongsai. Selang beberapa lama, Sekda langsung memberikan angpau kepada sang naga, dan setelah itu jenggot naga berwarna – warni itupun dicabut dari kumisnya dan ditempelkan di pintu masuk Kantor Bupati Sekadau. Bahkan PNS yang hadir juga diberikan jenggot naga. Jenggot naga itu dicabut langsung oleh manager Vinca Borneo Acong. (nie)

Arni/Pontianak Post

ANGPAU: Sekda Sekadau, Yohanes Jhon memberikan Hadiah Ampau Kepada Naga Sepanjang 90.,9 Meter Kamis (2/2) kemarin.


Pontianak Post

aneka

Jumat 3 Februari 2012

Berhasil Karena Kompak SETIAP sekolah punya visi-misi dan semua kepala sekolah pasti punya trik-trik masing-masing bagaimana agar visi-misi sekolah yang dipimpinanya bisa berhasil dan sukses. Untuk menjadi sekolah kebanggan masyarakat Kabupaten Landak salah satu cara adalah kekomakan semua unusr yang ada disekolah. “Saya melihat SMP 2 Ngabang bisa sukses

dan juara satu dalam lomba sekolah sehat tingkat SMP/M. Ts se-Kalimantan Barat. Ya, itu tadi adanya kekompakan ,” kata kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Landak Aspansius, akhir pekan lalu menjawab koran ini. Semula, Aspan tidak menduga bila SMP 2 Ngabang unggul dalam lomba sehat tingkat SMP/M.Ts di tingkat Propinsi Kalimantan Barat. Mengingat

bersaing dengan 13 sekolah dari 14 kabupaten /kota. Atas keberhasilan SMP 2 Ngabang merasa bersyukur dang bangga berarti tidak salah bupati menunjuk SMP 2 Ngabang sebagai sekolah sehat tingkat Kabupaten bulan Mei 2011 lalu dan tidak sia-sia Pemda Landak melakukan pembinaan terhadap sekolah ini. “Sebagai Kepala Dinas Pendidikan merasa terharu melihat perkembanagan SMP

2 walaupun banyak kesibukan merasa terpanggil menyempatan diri mengunjungi sekolah ini sebelum tim dari Pemerintah Kabupaten Landak maupun tim propinsi turun. Yang direncanakan akan turun ke SMP 2 Ngabang akan memberikan pembinaan dalam persiapan penilaian dari Tim Nasional bulan Mei 2012 yang akan datang,” imbuhnya. (wan)

SK Rendemen TBS Disosialisasikan NGABANG-P TPN X III Kebun Ngabang pekan lalu melakukan sosialisasi terhadap Surat Keputusan (SK) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar) No. 586/Ekbang/2011 tanggal 28 Nopember 2011 tentang rendemen Tandan Buah Segar (TBS) kelapa sawit produksi pekebun di Provinsi Kalbar. Hadir dalam sosialisasi yang berlangsung pekan lalu di Wisma Adhitia kebun Ngabang, para pengurus koperasi yang berada dibawah naungan PTPN XIII Kebun Ngabang.

Kegiatan sosialisasi itu sendiri dibuka langsung Manajer PTPN XIII Kebun Ngabang. Amran B. Simbolon. Menurut Simbolon, rendemen TBS digunakan dalam perhitungan harga pembelian TBS kelapa sawit oleh perusahaan perkebunan kelapa sawit di Kalbar. Nantinyapun akan dievaluasi secara periodik setiap lima tahun sekali sesuai ketentuan yang berlaku. “Berdasarkan keputusan Sekda Provinsi Kalbar No. 265/Disbun/2011 tentang

pembentukan tim pengujian mutu rendemen kelapa sawit pada Dinas Perkebunan Kalbar, telah ditugaskan untuk mengukur rendemen Crude Palm Oil (CPO) dan Palm Karnel (PK) dibeberapa kebun plasma kelapa sawit di wilayah Kalbar mulai dari umur tanaman 3 tahun sampai dengan 25 tahun melalui penetapan sample oleh tim penguji,” ujar Simbolon. Berdasarkan SK Gubernur Kalbar tersebut, perhitungan harga pembelian TBS petani

pada bulan Januari 2012 ini yaitu harga CPO sebesar Rp. 7.099,28, harga inti sawit Rp. 3.641,05 dan indeks sebesar 87,41 persen. “Saya berharap setelah para pengurus KUD mengikuti sosialisasi ini, tentunya bisa disampaikan lagi kepada para petani lainnya. Dengan adanya SK Gubernur inipun, saya berharap mari kita jalin kerjasama dan keharmonisan. Lagipula SK inipun tentunya sudah berpihak kepada rakyat,” kata Simbolon. (wan)

lam menekan angka kematian ibu hamil. Namun yang terjadi tidak seperti itu karena dua orang telah ditangani di rumah sakit, dan satu orang memang meninggal di rumah namun ditangani oleh tim medis. Kadis Kesehatan Kota Singkawang, Nurmansyah menyebutkan kalau diawal tahun 2012 angka kematian ibu hamil memang tampak lebih tinggi, karena tahun 2009 hanya satu orang ibu

hamil yang meninggal, tahun 2010 ada dua orang, dan di tahun 2011 kemarin berjumlah tiga orang. “Dalam hal ini kita bukan melihat angka dari kematian ibu hamil tersebut, namun kita lihat adalah kasusnya, dan faktor apa sehingga ibu-ibu hamil tersebut meninggal. Angka itu masih rendah kalau dilihat dari angka nasional,” jelasnya. (zrf)

Ibu Hamil Meninggal Sambungan dari halaman 17

“Sebenarnya bidan-bidan yang ada di kelurahan harus mengetahui dengan keadaan ibu hamil yang ada di wilayahnya, seperti dipantau dan dilihat apa ada ibu hamil yang memiliki resiko tinggi dan harus dikonsultasikan ke puskesmas atau rumah sakit. Kalau mau melahirkan maka kita anjurkan ke rumah sakit

yang memiliki fasilitas yang lengkap,” jelas pejabat Dinas Kesehatan Singkawang. Pihaknya mengaku kalau sudah bekerja dengan maksimal, karena tiga ibu itu telah ditangani secara medis, kecuali kalau meninggalnya di rumah dan ditangani persalinannya oleh dukun beranak, sehingga masyarakat boleh menilai kalau kerja dari dinas kesehatan tidak maksimal atau telah gagal da-

laka, kasian orang bermotor, kalau usulan orang kecil susah ditanggapi, yang punya pangkat saja susah, apalagi kayak kita gini, kucing kurap,” katanya kesal. Kadis PU Kabupaten Sang-

gau, Kukuh Triyatmaka saat dimintai tanggapannya mengatakan bahwa sebenarnya ia sudah memerintahkan Kabidnya untuk segera melakukan pemeliharaan. “Sebenarnya saya sudah perintahkan Kabid saya. Sebenarnya sama seperti sebulan

yang lalu sebelum natal itu. Tau taunya sudah duluan ojek, pas hujan rusak lagi. Kemudian ditimpa lagi sama pegawai saya. Sekarang saya sudah siapkan batu dan pasir di Kantor dan suruh membenahi, tetapi keduluan lagi. Saya terima kasih,” katanya.

Ia juga menjelaskan kalau penegerjaan itu sebaiknya jangan hanya pasir dan semen, sebaiknya ada batu yang digunakan. Sebenarnya kami sudah berupaya semaksimal mungkin. Kalau kita terlalu agresif, kita juga terkendala pada pendanaannya. (sgg)

untuk tertibnya administrasi pertanahan wajib didaftarkan,” katanya. Menurut pengacara perempuan yang cukup vokal ini mempertanyakan apakah terlapor yang mengklaim tanahnya itu sudah memiliki kewajiban itu. “Dalam UU itu sudah sangat jelas sekali dan terang berderang. Artinya, hukum sudah menyatakan orang atau badan hukum yang memiliki hak milik atas tanah harus memiliki bukti hukum atas hak milik tersebut yakni sertifikat hak milik yang menjamin kepas-

tian hukum lebih tinggi. Nilai kepastian hukumnya adalah sertifikat,” katanya. “Kenapa kejaksaan sebagai penegak hukum kok tak bisa menilai kekuatan hukum yang bernilai sebagai pembuktian dan hendaknya kejaksaan menghargai produk pembuat sertifikat itu nilai tertinggi dan sempurna,” kata dia. Menurutnya, terlapor hanya punya surat penguasaan dan pengakuan berdasarkan fotocopi surat milik adat. “Walaupun BPN tidak secara tegas menyatakan lokasi masuk areal tanah klien saya, namun dengan adanya lem-

baran sket lokasi tanah yang dikeluarkan oleh BPN tersebut, jelas lokasinya berada di areal tanah pelapor. Logika hukumnya adalah miliki Anthony Suwandi. Sangat mengherankan sekali kejaksaan tidak mampu menganalisa ini. Petunjuk jaksa untuk ke perdata sangat mengada-ada,” katanya. “Kita tentu akan mengirimkan berkas kepada Jaksa Agung, karena sudah sangat merugikan klien kami sebagai pencari keadilan. Kami juga mengirimkan berkas ke komisi kejaksaan untuk diteliti.” (zrf)

kegiatan sudah tersusun rapi di kepanitiaan. Satu hal lagi, tidak benar Jacky Chen berkunjung ke Singkawang. ‘’Siapa pun senang, seorang Jacky Chen

berkunjung ke daerahnya. Tetapi apa iya. Tentunya sangat mahal sekali,’’ kelakarnya seraya mengajak jangan langsung percaya isu seperti itu. (fah)

orang tuanya. “Biar aku hidup disana (Subang),” kata dia. Rosita Nengsih yang akrab dipanggil Neneng mengakui, dia sering memperoleh pesan singkat dari orang yang peduli soal keberadaan cafe tersebut. Cafe tersebut, kata dia, banyak sekali wanita penghiburnya yang didatangkan dari Kalbar maupun dari luar Kalbar. “Bahkan, menurut cerita Sel

ini ada akuarium untuk lelaki memilih cewek. Benar-benar diperdagangkannya mereka,” kata Neneng. Neneng membawa Sel ke Polres Singkawang untuk segera melaporkan tindakan pemilik cafe tersebut. “Mereka memang diberi utang supaya tidak bisa lari. Itu modus trafficking yang seringkitajumpai,”kataNeneng. (zrf)

Lapor Kejagung Sambungan dari halaman 17

hasil penyelidikan. “Ada satu hal yang harus dipertimbangkan kejaksaan dalam menilai suatu kasus yang menyangkut hak kepemilikan tanah,” katanya. Menurutnya, semua orang harus mengacu pada UU nomor 5 tahun 1960 tentang UUPA. “Pasal 19 dan Peraturan Pemerintah nomor 24 tahun 1997 tentang pendaftaran tanah sudah sangat jelas. Disitu untuk memberikan kepastian hukum dan perlindungan kepada pemegang hak atas sebidang tanah dan

Panitia CGM Membantah Sambungan dari halaman 17

tersebut, dinilai ingin memperkeruh suasana saja. Agar mereka datang ke Singkawang,

kemudian kecele tidak ada melihat Jackie,’’ kata Cin Nen lagi.Mereka yang membuat BBM dan SMS itu hanya ingin memperkeruh suasana. Semua

Cewek Pekerja Kafe Kabur Sambungan dari halaman 17

aku. Sebelumnya, San bilang mau meminjamkan uang Rp20 jutakepadasaya.SampaidiSingkawang uang yang dijanjikan pun tidak ada. Padahal, uang itu dipergunakan untuk orang tua,” kata Sel yang bukan nama aslinya. Menurut Sel, dia tak tahan juga dengan penginapan yang disediakan oleh pemilik

hotel. Selain tidak ada selimut, ternyata tidak aman. “Banyak barang aku yang hilang. Tak ada lemari dan lainnya. Pokoknya,kitainihanyadituntut kerja. Malah, sekarang aku berhutang sama pemilik kafe dan sudah ku bayar Rp4 juta,” kata Sel terlihat bingung. Dia ingin pulang segera mungkin di kampung halaman di Subang dan hidup bersama

Ja k i u s m e n g a j a k a g a r masyarakat yang majemuk terus meningkatkan persaudaraan dan mempererat kebersamaan antar sesama. Perayaan Imlek kali ini juga diharapkan tertib dan arif serta mengedepanan nilainilai kerukunan beragama. Jangan asyik euforia, sehingga mengurangi nilai-nilai Imlek itu sendiri. Hendaknya sungguh-sungguh, dan menjadi

motivasi dalam menjalankan tugas dalam membangun daerah Kalbar ini. Inspirasi merajut lintas agama dan etnis yang bermutu di Kalbar, menciptakan masyakat demokratis adil dalam bingkai negara kesatuan. Saya berhartap kepada tokoh masyarakat, tokoh agama, dapat menjaga kerukunan dalam suasana aman dan damai,” harap Gubernur seperti dibacakan Jakius yang

juga menyampaikan amanah Gubernur berupa sumbangan sebesar Rp. 10 juta kepada pihak panitia. Wakil Bupati Sanggau, Paolus Hadi mengungkapkan bahwa tahun ini merupakan tahun ke 12 umat Konghucu dan masyarakat Tionghoa dapat merayakan tahun baru Imlek secara nasional. Kenyataan ini menunjukkan makin kokohnya kebersamaan sebagai bangsa yang maj e mu k.” Keb e r s a maa n

lainnya yang dilandasi oleh kesadaran untuk saling menghormati berbagai perbedaan yang ada,” katanya saat menyampaikan sambutan. Ia berharap kegiatan perayaan tahun baru Imlek mempunyai energi positif bagi semua pihak dan menjadi salah satu media dalam rangka meningkatkan iman dan ketakwaan kepada Tuhan yang maha esa guna mewujudkan Sanggau bangkit dan terdepan.(sgg)

Naga Milenium Kembali Menggeliat Sambungan dari halaman 17

mengganggu kegiatan ibadah umat lain dalam melaksanakan ibadah. “Dengan begitu, kita saling

SEKADAU - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sekadau beberapa waktu lalu mendatangan tim pengkaji dari akademisi guna mengetahui kendala teknis pembangunan daerah pasca bencana di Kabupaten Sekadau. Kajian ini akan di fokuskan pada teknis kegiatan penggulangan bencana darah di sekitar kota Sekadau maupun seluruh di lokasi rawan bencana. “Kami bekerjasama dengan tim kajian teknis dari fakultas teknik Untan Pontianak terutama mengkaji struktur tanah rawan becana. Terutama di daerah yang telah dibangun

dari dana pasca bencana daerah yang terkendala kondisi alam,” Jelas Ahmad Suryadi (Plt) kepala BPBD Kabupaten Sekadau, di Sekadau beberapa titik lokasi rawan bencana yang nantinya akan mendapat kajian dari akademisi terutama lokasi bencana di sekitar kota Sekadau, seperti di jalan Alrahmah, di Desa Mungguk, dan jalan Media ke SP 3 terutama perawantan tebing kapuas rawan longsor. Kemudian, tim Pemantauan hasil objek (PHO) akan melakukan pengujian teknis terutama sondir dan boring dan tekan geser tanah di lokasi rawan bencana.

“Terutama daerah yang dituju untuk mendapat kajian,”ucap dia. Selain itu, Ahmad mengatakan pihaknya akan mengupayakan pembangunan lokasi rawan bencana di sekitar kota sekadau. Terumata, wilayah utara kota sekadau juga mendapat perhatian dalam segi pembangunan sarana Infrastruktur dasar. “Kita ingin daerah utara kota sekadau ini juga berkembang seperti daerah lain di sekitar kota,” ungkap Ahmad yang juga kepala Bidang Bina Marga Dinas PU Kabupaten Sekadau bernada optimis. (nie)

Kades Harus Bisa Terima Kritikan SEBANGKI-Wakil Bupati (Wabup) Kabupaten Landak Herculanus Heriadi, Kamis (26/1) melakukan pelantikan terhadap Kepala Desa Sungai Segak Kecamatan Sebangki, Ahmad. Ahmad sendiri menggantikan posisi mantan Kades Sungai Segak, Lukman Nur Hakim. Pada kesempatan itu, Wabup membacakan sambutan tertulis dari Bupati Landak Adrianus Asia Sidot. Dalam sambutannya, Bupati mengatakan salah satu tugas penting bagi Kades antara lain

sebagai penyelenggara urusan rumah tangga Desa dibidang Pemerintahan, pembangunan dan pembinaan masyarakat serta penyelenggaraan administrasi Desa. “Disamping itu, Kades diberikan tugas menjaga ketentraman dan ketertiban masyarakat, melaksanakan kegiatan koordinasi, baik tingkat Kecamatan maupun ditingkat Kabupaten dalam rangka pelaksanaan urusan Pemerintah lainnya,” ujar Wabup membacakan sambutan Bupati. Berkaitan dengan tugas-tu-

gas dari Kades tersebut, Bupati berharap kepada Kades bahwa dalam melaksanakan tugas, hendaknya lebih bersifat terbuka dan dapat menerima kritik dan saran dari berbagai pihak yang bersifat membangun. “Sayapun meminta Kades untuk menjalankan program Pemerintahan Desa secara berkesinambungan, baik yang sudah, sedang maupun yang akan dilaksanakan sebagai bentuk pertanggungjawaban pelaksanaan tugas seorang Kades,” harapnya.(wan)

menghormati hingga tidak ada yang merasa dirugikan. Terlebih permainan naga memang sudah menjadi konstribusi publik setiap tahunnya,” katanya.

Sambungan dari halaman 24

masyarakat Kayan Hilir, Kayan Hulu dan Melawi menggugat tanah pamali berupa Gupung Tanah Kerobah, Gupung Laman, Gupung Kuburan, Gupung Tanah Ketumak yang sebelumnya dirusak oleh PT Inhutani di seluruh areal dimaksud,” ungkap Askiman. Yang menambah daftar pan-

jang kekecewaan masyarakat yang berujung pada penolakan masuk kembalinya Inhutani, adalah soal kompensasi dana bina desa. Di mana dana tersebut sejak 1998 silam, sampai kini tak dibayar. “Itu artinya Inhutani tidak punya itikad baik untuk berinvestasi di kawasan ini, sehingga wajar kemudian jika mereka kemudian ditolak untuk masuk kembali,” tegasnya. Apal-

agi dari sisi aturan, menurutnya apabila lebih dari tiga tahun ditelantarkan dan tidak diurus, maka lahan tersebut sudah selayaknya dikembalikan lagi ke negara. “Dengan demikian, maka PT Inhutani sudah tidak berhak lagi menguasai areal dimaksud. Terlebih, lahan itu sudah dikelola masyarakat secara turun temurun,” pungkasnya.(bdy)

Dinkes Melawi Siaga DBD Sambungan dari halaman 24

perkembangbiakan nyamuk malaria. Saya juga sudah menugaskan tim P2M, menurunkan alat semprot dan fogging ke sejumlah rumah warga. Kebetulan saat ini kondisi cuaca lagi bagus, maka sangat tepat waktunya kita melakukan hal tersebut,” ungkapnya. Menurut dia, foging ini juga bisa dilakukan di beberapa tempat kawasan. Yakni di kantor-kantor dinas, kantor instansi vertikal, asrama, rumah-rumah masyarakat

serta sejumlah kolong yang tergenang air. Dengan memutus mata rantai perkembangan nyamuk malaria tersebut, kadis optimis nyamuk penyebar virus aedes ajipti penyebab malaria bisa manurun. “Kabupaten Melawi belum termasuk daerah yang mempunyai angka DBD yang sangat tinggi, tapi walaupun demikian kita juga harus waspada karena penyakit ini sangat mematikan. Di mana terdapat kasus-kasus penyakit menular yang penyebabnya adalah nyamuk malaria,”

kata dia. Dilanjutkan, selain mengantisipasi dengan melakukan fogging terhadap penyakit menular tersebut, pihaknya telah melakukan penyuluhan kepada masyarakat, serta mensosialisasikan dengan pemakaian serbuk abate. “Kita juga mengimbau warga agar selalu menguras bak mandi, membersihkan kaleng bekas, mengaliri genangan air yang ada. Hal itu, supaya perkembangan nyamuk malaria bisa terminimalisir dengan baik,” pungkasnya. (wah)

Golkar Lakukan Survei Sambungan dari halaman 24

malam lalu. Dalam survei tersebut, dibagikan empat pertanyaan yang dua diantaranya terkait dengan calon Kepala Daerah yang diusung Partai Golkar, sedangkan pertanyaan lainnya terkait dengan kondisi sosial, budaya, politik dan keamanan yang dirasakan masyarakat disetiap daerah serta pertanyaan berupa tokoh yang berpengaruh di daerah survei. Menurutnya, survei dalam bentuk kuisioner ditujukan untuk mengetahui selain calon yang diusung Partai

Golkar, juga ingin mengetahui siapa saja dari setiap wilayah di Kalbar yang diinginkan masyarakat. “Partai Golkar sendiri sudah pasti mendukung Morkes, tapi itukan sebatas internal partai, dengan kegiatan ini kita juga ingin mengetahui calon yang cocok dari luar partai,” kata dia. Dia mengatakan, hasil survei yang dilakukan ini akan dihimpun dan diteliti oleh tim yang dibentuk Partai Golkar Kalbar, namun secara umum hasil survei yang sudah dilakukan itu memberikan gambaran yang positif, namun nantinya tetap akan diproses tim.

Mengenai nama lain yang muncul dari hasil survei selain calon yang sudah diusung, prosesnya kata dia, akan diserahkan kepada DPP Partai Golkar yang akan memiliki hak penuh untuk calon Kepala Daerah dan tidak hanya berpatokan pada hasil survei. “Soal ada nama lain selain yang telah kita usung, itu nanti diserahkan kepada DPP yang mungkin memiliki penilaian tersendiri sebelum mengeluarkan rekomendasi siapa yang akan dicalonkan pada Pilkada nanti, dan tidak hanya berfokus pada hasil survei saja,” ucapnya. (mus)

Hibah dan Bansos

Perayaan Imlek Sanggau Meriah Sambungan dari halaman 17

Uji Tanah Rawan Bencana

DAD Tolak Inhutani

Tambal Jalan Sambungan dari halaman 17

23

Tampilnya naga Milinium jilid dua ,menjadi tontonann gratis warga. Bahkan ada yang datang dari beberapa Kecamatan dari Kabupaten Landak hanya untuk menyaksauikan

Sambungan dari halaman 24

hibah dan bansos yang ada,” jelasnya. Diakui Zaini, Permendagri itu membuat pengalokasian dan penyaluran hibah serta bansos lebih ketat lagi. Setiap organisasi, lembaga masyarakat maupun masyarakat yang tidak tertera dalam keputusan bupati, tidak dapat menerima hibah dan bansos. Para penerima

kita akomodir di tahun depan. Karena aturan yang mengharuskan demikian,” akunya. Sebab itu, Zaini mengatakan, pihaknya tidak akan menyalurkan hibah maupun bansos di luar dari ketentuan yang di atur dalam Permendagri 32 tahun 2011 tersebut. Meski demikian, ia optimis penyaluran bansos maupun hibah tahun anggaran 2012 ini dapat beralan dengan baik. (wank)

Mantan Wakil Rakyat Keluhakan Jalan Sanggau Sambungan dari halaman 24

naga Milinium. “Sayang memang jika dilewatkan. Sebab, tidak semua naga yang ada di Kalbar sebaik desain naga buatan warga Pinyuh,” nilai beberapa penonton. (*)

harus sudah terlebihdahulu terdaftar dalam daftar penerima, yang ditetapkan dalam keputusan bupati tersebut. Ia mencotnohkan, untuk hibah dan bansos tahun 2012, masyarakat yang hendak mengajukannya sudah harus dari tahun 2011. Tidak bisa lagi mengajukan di tahun 2012 untuk dapat di tahun yang sama. “Kalau mengajukan tahun ini, kemungkinan baru bisa

perbaikan tersebut,” tukasnya. Sementara itu, sebelumnya Kepala Dinas Pekerjaan Umum Kalbar Jakius Sinyor mengatakan, bahwa ruas jalan

Tayan Hilir-Sosok-Sanggau akan diguyur duit sebesar Rp336 miliar yang bersumber dari Asian Development Bank (ADB). Yakni untuk perbaikan jalan sepanjang 78 kilometer, yang saat ini masih dalam proses tender. Dia menarget-

kan, bahwa pada April 2012 ini segala sesuatunya sudah beres dan pembangunan jalur ini dapat segera dilaksanakan. Terkait pembebasan lahan sudah tidak ada kendala dan persoalan lagi, dan tinggal dibayar.(nto)


PRO-KALBAR Pontianak Post

24

SINTANG

Golkar Lakukan Survei SURVEI kandidat menjelang Pilkada dilakukan internal sebuah partai ditujukan untuk melihat elektabilitas dalam upaya meningkatkan likeability, hal itulah yang sedang dilaksanakan DPD Partai Golkar Kalbar yang telah mengusung nama Morkes Effendi, untuk maju di Pilgub Kalbar beberapa bulan mendatang. Anggota DPRD Kalbar dari Partai Golkar asal daerah pemilihan Sintang-Kapuas Hulu-Melawi, Inosensius mengatakan, kegiatan tersebut sebagai bagian untuk menjaring masukan langsung dari masyarakat. “Ini bukan survei seperti yang biasa dilakukan, tetapi modelnya adalah jajak pendapat langsung ke masyarakat dengan mendiskusikan calon yang kita usung, termasuk juga kemungkinan ada calon lain yang disampaikan masyarakat,” ujar Inosensius yang juga wakil ketua DPD Partai Golkar Kalbar bidang Pemenangan Pemilu untuk wilayah IV Kalbar. Sintang sendiri, kata dia, merupakan kabupaten ke 12 dalam pelaksanaan survei yang dilangsungkan di Aula CU Keling Kumang, Selasa (31/01)

Mantan Wakil Rakyat Keluhkan Jalan Sanggau SANGGAU--Katharina Lies SPd, mantan anggota DPRD Provinsi Kalimantan Barat mengeluhkan kondisi jalan di Kabupaten Sanggau yang sangat parah. Kondisi ini sangat mengganggu aktivitas perekonomian masyarakat, dan juga menghambat mobilitas barang dan orang. “Kondisinya sangat memperihatinkan, seakan-akan tidak ada yang mengurusnya. Sampai kapan lagi jalan rusak ini akan terus terjadi,” ungkap wanita yang aktif di sejumlah oraganisasi perempuan di Kalbar ini.

Dikatakan Lies, bahwa jalan merupakan salah satu urat nadi perekonomian masyarakat. Peranannya sangat penting bagi tumbuh dan berkembangnya perekonomian suatu daerah. Jika jalan rusak, maka pertumbuhan perekonomian akan terpengaruh, demikian juga sebaliknya. Meskiun dia mengkui, bahwa kerusakan jalan ini disebabkan oleh banyak

Katharina Lies

factor. Salah satunya yang mendasar adalah tonase angkutan yang tidak sesuai dengan klasifikasi jalan yang ada. “Terlepas dari semua itu, namun masyarakat sangat mengharapkan ada upaya perbaikan jalan oleh pemerintah dan jangan seolah-olah ada pembiaran. Memang ada rencana untuk melakukan perbaikan jalan di jalur Tayan Hilir-

PUTUSSIBAU

Hibah dan Bansos

Ke Halaman 23 kolom 5

Tayan Hulu-Sanggau-Sekadau, namun pemerintah juga harus memikirkan kondisi yang ada saat ini,” tukasnya. Maksud Lies adalah, saat ini kerusakannya parah dan perlu dilakukan penimbunan di lubang-lubang menganga. Apalagi di musim penghujan, lubanglubang itu tetutup oleh genangan air hujan terus lumpur yang sangat mengancam keselamatan pengguna jalan. “Intinya, pemerintah daerah khususnya jangan diam melihat kondisi yang ada saat ini, sambil menunggu rencana Ke Halaman 23 kolom 5

DAD Tolak Inhutani

Ke Halaman 23 kolom 5

KEPALA Bagian Kesmas Setdakab Kapuas Hulu M Zaini mengatakan, Pemkab Kapuas Hulu segera menyalurkan dana hibah dan Bantuan Sosial (Bansos) tahun anggaran 2012. “Mudah-mudahan dalam bulan ini sudah ada yang terealisasi. Kita masih memproses surat keputusan bupati sebagai dasar penyalurannya,” kata Zaini. Dikatakan Zaini, dalam penyaluran hibah dan bansos tahun 2012, pihaknya berpedoman pada Permendagri nomor 32 Tahun M Zaini 2011 tentang pedoman pemberian hibah dan bantuan social yang bersumber dari APBD. Di mana, sesuai Permendagri itu, penerima hibah dan bansos harus sudah ditentukan sebelum APBD diketok, sehingga daftar-daftar penerima hibah dan bansos itu sudah tertera di dalam dokuman APBD. “Untuk penyalurannya, daftar penerima itu diperkuat dengan surat keputusan bupati. Atas dasar keputusan bupati itulah, kita kemudian menyalurkan

Jumat 3 Februari 2012

FOTO HERI MUSTARI

MULAI DIPERBAIKI: Jalan menuju PLB Badau, Kapuas Hulu mulai diperbaiki. Rencananya tahun ini jalan yang sudah dilakukan pengerjaan tahap awal, akan dilanjutkan hingga mulus dan enak dilalui.

Dinkes Melawi Siaga DBD MELAWI--Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Melawi, Simson menegaskan, pihaknya sudah melakukan antisipasi terhadap kasus Demam Berdarah Dengue (DBD), terlebih saat ini terdapat 16 kasus DBD dan satu diantaranya meninggal dunia. “Untuk kasus yang meninggal dunia saya belum mendapat laporan, dan baru tahu secara lisan dari direktur rumah sakit,” kata Simson saat ditemui di sela-sela ramah

tamah HUT Kabupaten Melawi ke-8, belum lama ini. Dijelaskan dia, Dinas Kesehatan sudah melakukan berbagai upaya antisipasi dalam menekan kasus penyakit menular ini di Melawi. Tidak main-main, agar kasus DBD tidak meningkat, pihaknya sudah melakukan langkah antisipasi, Diskes telah menyediakan foging fokus menghadapi siklus tiga tahunan DBD 2012 ini. “DBD memang menjadi penya-

c

M

y

K

kit paling berbahaya, makanya walaupun hanya 16 kasus, tapi kami sudah melakukan foging di areal 200 meter dari ditemukannya kasus DBD yang tersebar di setiap Kecamatan,” ujarnya. Simson menganggap kegiatan ini merupakan tindakan awal antisipasi mencegah penyakit malaria dan demam berdarah dengue. “Kegiatan ini bertujuan untuk memutus mata rantai Ke Halaman 23 kolom 5

SINTANG--Dewan Adat Dayak (DAD) Kabupaten Sintang menyatakan, sependapat dengan pernyataan Bupati Melawi yang menolak kembalinya PT Inhutani untuk menggarap sejumlah lahan yang sebelumnya pernah digarap perusahaan tersebut. “Apalagi perusahaan itu disebut-sebut telah menelantarkan lahan hingga lebih dari tiga tahun, selain diterlantarkan sudah tak ada lagi lahan kosong,” ujar Askiman, Sekretaris DAD Sintang kepada koran ini, Kamis (2/2). Dikatakan dia, Pemerintah Kabupatebn Sintang juga seharusnya mengambil sikap yang sama dengan pemerintah Kabupaten Melawi, terlebih sejumlah lahan yang tersedia saat ini juga sudah dimanfaatkan warga sebagai areal perkebunan, pertanian dan perikanan masyarakat. “Apalagi dengan ditinggalkan Inhutani, masyarakat sekitar pada kenyataannya lebih sejahtera,” tukasnya. Apalagi sejak ditinggalkan, lahan eks Inhutani tersebut kini sudah diklaim sebagai lahan adat, sehingga menurut Askiman, jika kemudian perusahaan plat merah itu kembali di fasilitasi oleh Pemkab, maka bisa jadi bakal berpotensi konflik dengan masyarakat adat setempat. “Apa lagi PT Inhutani juga sebelumnya sudah mengakui klaim hak adat tersebut dengan membayar adat pamali, saat Ke Halaman 23 kolom 5


LFP

Pontianak Post l Jumat 27 Januari 2012

Soccer

KORAN

2010 - 2011

4 25

Kalah Menyehatkan 0 Lazio v AC Milan 2 ROMA--Massimiliano Allegri mengakui AC Milan tampil buruk saat kontra Lazio. Tetapi dia juga menyatakan kekalahan tersebut “menyehatkan” dan akan membantu Rossoneri berkembang. Hasil laga itu pun membuat Edy Reja puas dengan kemenangan yang diraih oleh timnya. Setelah didominasi Milan sepanjang babak pertama, anak-anak asuhnya berhasil bangkit. Tak hanya itu, dari hasil tersebut juga, AC Milan gagal melewati Juventus dan duduk di puncak klasemen Seri A. Allegri berharap timnya bisa menjadikan kekalahan ini sebagai cambuk untuk tampil lebih bagus di sisa musim. Dia juga yakin Juve masih bisa dikejar. ”Kami tampil buruk melawan sebuah tim yang tak banyak memberi kami kesempatan. Tapi, ini tak akan

begitu saja memudahkan jaMusim ini, Milan tamlan Juventus,” ujar Allegri sepak kewalahan kala perti dikutip Football Italia. bertemu tim-tim papan Bertanding di Stadion Olimpiatas. Il Diavolo Rosso 2010 - 2011 co Roma, Kamis (2/2) dinihari kalah saat bertemu Juve, WIB, Milan kalah 0-2. Milan, Inter Milan, Napoli, dan yang sejumlah gelandangnya terakhir Lazio. tengah dibekap cedera, tampil dengan ”Kami harus meningkatkan mendiperkuat Massimo Ambrosini, Mark talitas kami saat menghadapi tim-tim Van Bommel, dan Antonio Nocerino top. Ini bukan berarti kami kurang besejak awal. Rossoneri bermain relatif kerja keras, tapi kami punya sikap menlebih dominan di babak pertama. Zla- tal yang berbeda dibandingkan dentan Ibrahimovic dan Antonio Nocerino gan pertandingan lain,” tutur Allegri. punya lebih banyak peluang diban- Sementara itu striker anyar Rossoneri, dingkan Hernanes atau Senad Lulic. Maxi Lopez, menegaskan kubunya Namun, keadaan berubah selepas tu- wajib melupakan kekalahan dan run minum. Milan berhasil dimatikan. langsung bangkit kala bersua Napoli Lazio sukses menutup ruang sehingga nanti. Tandang ke Olimpico dengan para pemain Rossoneri sulit bergerak. harapan mengambil alih singgasana ”Akhir-akhir ini, meski menang, kami Serie A dari tangan Juventus setelah tidak memiliki keberanian yang kami laga sang capolista kontra Parma ditperlukan untuk memenangi scudetto. unda, AC Milan justru pulang dengan Inilah kenapa saya yakin kekalahan tangan hampa. ini akan menyehatkan,” kata Allegri. ”Kami mesti menang melawan

Napoli dan kemudian memulai lagi,” kata pemain pinjaman dari Catania. Hasil pertandingan ini tak mengubah posisi Lazio, namun bagi Milan begitu menyakitkan.Kekalahan 0-2 itu membuat peluang mereka melewati Juventus di tengah pekan ini hilang. Sementara Reja menyatakan timnya bermain bagus dan tidak membiarkan ruang belakang terbuka bagi penyerang AC Milan. Dia pun menyatakan puas dengan performa anak asuhnya itu. “Kami harus menutup ruang dan mencegah para gelandang Milan maju ke barisan depan,” ujar Reja seperti dilansir Football Italia. Akibat kekalahan itu, Milan tetap berada di urutan dua klasemen sementara dengan nilai 43, atau tertinggal satu angka dari Juve yang pertandingannya ditunda akibat cuaca buruk. Sementara itu, Lazio tetap berada di urutan keempat klasemen dengan koleksi nilai 39. (int)

Hasil Kemarin Dini Hari Cagliari

v

AS Roma

4-2

Inter Milan

v

Palermo

4-4

Lazio

v

AC Milan

2-0

Napoli Udin ese

v v

Cesena Lecce

0-0 2-1

(Ribeiro 6, 49, Pinilla 41, Ekdal 90/Juan 13, Borini 34)

(Milito 22, 55-pen, 61, 69/Mantovani 17, Miccoli 52, 66, 85) (Hernanes 77, Rocchi 85)

(Pazienza 2, Di Natale 37/Di Michele 26)

Klasemen Sementara

Daftarkan Tiga Rekrutan Baru KOMPOSISI pemain AC Milan yang diterjunkan ke Liga Champions berubah. Seiring dengan bergabungnya beberapa pemain anyar, allenatore Milan Massimiliano Allegri memasukkan beberapa nama baru untuk skuad Liga Champions. Tiga rekrutan anyar Milan, yakni Maxi Lopez. Djamel Mesbah, dan Alexandre Merkel, masuk dalam daftar yang diajukan Milan. Mereka menggantikan posisi Taye Taiwo yang dipinjamkan ke Queens Park Rangers (QPR) serta Gennaro Gattuso dan Antonio Cassano yang cedera. Selain tiga pemain anyar itu, Allegri juga mencantumkan nama striker muda Stephan El Shaarawy. Striker gaek Filippo Inzaghi tetap saja tidak dilirik Allegri. Meski bertahan, dia tidak masuk dalam rencana masa depan Milan di tangan Allegri. ”Inzaghi bebas menentukan untuk bertahan atau pergi. Saya sudah bicara dengan Filippo kemarin dan saya senang bila dia tetap bisa menerima kondisi sekarang. Bila dia ingin hengkang, itu karena dia ingin terlibat menjadi pemain penting di tim barunya,” kata Allegri, seperti dikutip Tribalfootball. ”Dia bebas menentukannya. Faktanya, kami tidak bisa merebut apapun yang telah dipersembahkan Filippo buat Milan. Saya memiliki rasa hormat kepadanya, begitu juga fans, dan seluruh penghuni Milanello. Dia salah satu bagian penting dari sejarah Milan,” lanjut Allegri. Tanpa Inzaghi, barisan pe-

nyerang Milan sudah melimpah. Sebelum Lopez dan El Shaaway masuk dalam skuad Liga Champions, di sana sudah ada Zlatan Ibrahimovic, Robinho, dan Alexandre Pato. Sepanjang bursa transfer tengah musim pada Januari, Inzaghi sempat dikaitkan dengan beberapa klub, seperto Novara, Lazio, dan Parma. Tetapi, transfer tidak tercapai hingga bursa transfer ditutup. Tentu saja, alasan usia dan permintaan Inzaghi untuk mendapatkan kesempatan bermain yang reguler menjadi batu sandungan. Inzaghi memang punya reputasi sebagai striker produktif, tetapi usianya yang sudah 38 tahun membuat kemampuannya menurun. Di babak 16 besar, Milan akan berhadapan dengan Arsenal. Mereka akan memulai pertarungannya pada first leg di San Siro (15/2). Rossoneri, julukan Milan, adalah salah satu dari tiga klub Italia yang masih eksis di Liga Champions, dua lainnya Napoli dan Inter Milan. (ham) Skuad AC Milan di Liga Champions Kiper : Abbiati, Amelia, Roma Belakang: Abate, Antonini, Bonera, De Sciglio, Mesbah, Mexes, Nesta, Thiago Silva, Yepes, Zambrotta Tengah: Ambrosini, Aquilani, Boateng, Emanuelson, Merkel, Nocerino, Seedorf and Van Bommel Depan: El Shaarawy, Ibrahimovic, Maxi Lopez, Pato, Robinho

AFP PHOTO / GABRIEL BOUYS

CETAK : Pemain Lazio Anderson Hernanes (tengah) melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang AC Milan. c

m

y

k

Liga Premier Inggris 1 Manchester City 2 Manchester United 3 Tottenham 4 Chelsea 5 Liverpool 6 Arsenal 7 Newcastle 8 Stoke City 9 Norwich City 10 Sunderland 11 Aston Villa 12 Swansea City 13 Fulham 14 Everton 15 West Brom 16 QPR 17 Bolton Wanderers 18 Blackburn Rovers 19 Wolverhampton 20 Wigan Athletic

23 23 23 23 23 23 22 23 22 22 22 23 22 22 21 22 23 22 23 23

17 17 15 12 10 11 10 8 7 7 6 6 6 7 7 5 6 4 4 3

3 3 4 6 8 4 6 6 8 6 9 9 8 5 4 5 2 6 6 6

3 60 – 19 3 56 – 21 4 44 – 25 5 41 – 26 5 28 – 21 8 39 – 33 6 32 – 30 9 23 – 35 7 32 – 36 9 29 – 24 7 26 – 29 8 24 – 28 8 28 – 31 10 22 – 26 10 22 – 30 12 22 – 37 15 28 – 47 12 33 – 45 13 25 – 43 14 20 – 48

54 54 49 42 38 37 36 30 29 27 27 27 26 26 25 20 20 18 18 15

Liga Italia Seri A 1 Juventus 2 AC Milan 3 S.S. Lazio 4 Udinese 5 Internazionale 6 AS Roma 7 Napoli 8 Palermo 9 Genoa 10 Cagliari 11 Fiorentina 12 Parma F.C 13 Chievo 14 Atalanta B.C. 15 Catania 16 Bologna FC 17 Siena 18 Lecce 19 Cesena 20 Novara

20 21 21 20 21 20 20 21 20 21 20 20 20 20 19 20 20 20 20 20

12 13 11 11 11 9 7 8 8 6 6 6 6 7 5 5 4 4 4 2

8 4 6 5 3 4 8 4 3 8 7 6 6 8 8 6 7 4 3 6

0 33 – 13 4 43 – 19 4 32 – 19 4 29 – 16 7 34 – 25 7 31 – 25 5 36 – 24 9 30 – 31 9 28 – 36 7 20 – 23 7 20 – 17 8 24 – 33 8 16 – 25 5 24 – 24 6 22 – 28 9 18 – 26 9 21 – 22 12 21 – 36 13 13 – 31 12 18 – 40

44 43 39 38 36 31 29 28 27 26 25 24 24 23 23 21 19 16 15 12

La Liga Spanyol 1 Real Madrid 2 Barcelona FC 3 Valencia FC 4 Levante 5 Espanyol 6 Athletic Bilbao 7 Atletico Madrid 8 Getafe 9 Malaga 10 Osasuna 11 FC Sevilla 12 Real Sociedad 13 Real Betis 14 Real Mallorca 15 Rayo Vallecano 16 Racing Santander 17 Villarreal 18 Granada 19 Sporting de Gijon 20 Real Zaragoza

20 20 20 20 20 20 19 20 19 20 20 20 20 20 20 20 20 20 20 20

17 13 10 9 9 7 8 7 8 6 6 6 7 5 6 4 4 5 4 3

1 6 6 4 4 8 4 6 3 9 8 6 2 8 4 9 8 4 4 6

2 70 – 19 1 59 – 12 4 31 – 22 7 26 – 24 7 22 – 21 5 30 – 24 7 31 – 27 7 22 – 26 8 24 – 29 5 22 – 32 6 21 – 22 8 22 – 28 11 23 – 29 7 17 – 24 10 22 – 31 7 17 – 25 8 18 – 28 11 13 – 28 12 18 – 38 11 16 – 35

52 45 36 31 31 29 28 27 27 27 26 24 23 23 22 21 20 19 16 15


ALL SOCCER

26

Pontianak Post Jumat 3 Februari 2012 AFP PHOTO/ JOSEP LAGO

Banjir Gol di Lapangan Bersalju MILAN - Inter Milan gagal menang di markasnya Giuseppe Meazza pada pekan ke-21 Serie A Liga Italia kemarin dini hari, tetapi allenatore Claudio Ranieri tidak kecewa. Penyebabnya, mereka memperagakan sepak bola yang menghibur. Meski gagal tiga angka, tetapi para pendukung Inter dan juga penonton disajikan pertarungan menegangkan dan banjir gol di lapangan bersalju. Total tercipta delapan gol pada pertandingan antara Inter meladeni Palermo. Mereka bermain imbang 4-4 (1-1). Di kubu Inter, yang menjadi bintang adalah striker Diego Milito. Dia menceploskan empat gol pada menit ke-22, 55 melalui titik penalti, 61, dan 69. Dari kubu Palermo, Fabrizio Miccoli tidak mau kalah, dia mencetak hat-trick pada menit ke-52, 66, dan 85. Satu gol lainnya dicetak Andrea Mantovani pada menit ke-17. “Itu adalah pertunjukan yang spektakuler dan saya ingin berterima kasih kepada semua yang telah melewati pertandingan dengan kerja kerasnya,” bilang Ranieri, seperti dikutip Football Italia. Hanya mendapatkan satu angka di kandang tidak membuat Ranieri kecewa. Padahal, itu artinya mereka semakin jauh tertinggal dari Lazio yang berada pada posisi keempat. Inter berada pada posisi kelima dengan 36 poin, tertinggal tiga angka dari Lazio. “Saya sedih karena seri, tetapi itu hasil yang adil. Mengingat banyaknya peluang yang diciptakan kedua tim sepanjang pertandingan. Ini adalah persembahan kami untuk sepak bola,” jelas mantan pelatih AS Roma dan Juventus itu. Ya, kedua tim sama-sama punya banyak peluang. Inter mencatat 16 peluang dan Palermo punya 11 peluang. Dari sisi penguasaan bola juga cukup berimbang. Sebelum pertandingan, Ranieri sedikit kebingungan untuk menempatkan Wesley Sneijder di lapangan dalam skema 4-4-2. Dia memasangnya di gelandang kanan pada babak pertama, lalu diubah ke melebar ke kiri dan lebih dekat dengan striker pada babak kedua. “Saya menempatkan Wesley di kiri karena (Ezequiel) Munoz tidak bergerak maju untuk menyerang. Dia bermain bagus dan melakukan bebarapa hasil penting. Dia masih bisa berkembang,” bilang Ranieri. (ham)

TANGKAP: Kiper Barcelona, Jose Manuel Pinto melakukan penyelamatan dengan menangkap bola dari hasil serangan pemain Valecia pada SXWDUDQ SHUWDPD VHPL ¿QDO &RSD GHO Rey di Stadion Mestalla, Valencia (1/2). Pertandingan itu berakhir imbang 1-1.

1 VALENCIA

v

BARCELONA 1

Hat-trick Seri Blaugrana VALENCIA - Kualitas Lionel Messi tak perlu dipertanyakan lagi. Tiga gelar pemain terbaik dunia beruntun buktinya. Tetapi, dia juga manusia dan bisa teledor. Eksekusi penaltinya gagal saat Barcelona ditahan seri Valencia 1-1 pada first leg semifinal Copa del Rey, kemarin dini hari (2/2). Sepakan penalti Messi terbaca oleh kiper Valencia Diego Alves yang meloncat ke arah kiri pada menit ke-56. Kesempatan Barca menang di Mestalla, markas Valencia, pun terbuang. “Anda hanya harus percaya diri,” kata Alves, kiper Valencia, seperti dikutip Reuters. Kegagalan itu juga membuat Barca mencatat tiga hasil seri beruntun. Sebelumnya, mereka ditahan imbang Real Madrid 2-2 pada second leg perempat

final Copa del Rey (25/1) dan ditahan seri tanpa gol Villarreal pada pekan ke-20 Liga Primera (28/1). Kendati hanya imbang, itu modal yang bagus jelang second leg semifinal di Nou Camp, markas Barca. Dengan tabungan satu gol, maka mereka hanya butuh imbang tanpa gol agar lolos ke final menghadapi pemenang antara Mirandes versus Athletic Bilbao. “Modal satu gol itu bagus. Nanti kami akan bermain di hadapan para pendukung kami dan segalanya bergantung pada diri sendiri,” kata Daniel Alves, bek Barca, seperti dikutip Associated Press. Tanpa sejumlah pemain andalannya

C

M

Y

K

seperti Andres Iniesta, David Villa, dan Pedro Rodriguez yang cedera serta Xavi Hernandez yang sedang diistirahatkan, daya dobrak Barca sedikit berkurang. Apalagi, Valencia berani meladeni permainan mereka. Valencia lebih dulu unggul melalui gol Jonas pada menit ke-27. Kemudian, Carles Puyol menyamakan skor pada menit ke-35. “Kami banyak membuat masalah buat mereka dan mereka juga begitu. Baik di kandang maupun tandang,” kata Josep Guardiola, pelatih Barca. Terlepas dari hasil seri itu, yang juga menjadi perhatian adalah keputusan wasit Jose Luis Gonzalez yang tidak men-

jatuhkan hukuman apapun kepada kiper Jose Manuel Pinto yang menyentuh bola di luar area penalti saat berebut bola dengan Roberto Soldado pada menit ke-18. “Dengan jelas dia (wasit) melihat Pinto memegang bola, tetapi dia tidak melakukan apapun. Tetapi, kami tidak akan menyerah hanya karena itu. Keuntungan berada di pihak mereka sekarang, 60 persen mereka dan kami 40 persen,” kata Soldado. Pelatih Valencia Unai Emery juga mempersoalkan insiden Pinto yang luput dari pengamatan wasit. “Kami ingin hasil lebih baik. Harusnya, mereka bermain dengan 10 orang setelah apa yang dilakukan Pinto. Wasit melakukan kesalahan, tetapi kami tidak bisa mengubahnya,” kata Emery. (ham)


27

Pontianak Post ● Jumat 3 Februari 2012 A S tuh banyak gunanya, salah satunya penunjang penampilan. Kalo merek favorit sih pasti ada. Kalo aku sukanya Hermes. Karena bagus-bagus, up to date dan bentuknya bisa dipake semua kalangan,” ceplos Fitrianti Analisa. Gimana dengan harganya tuh? ”Aku sih punya yang KW aja, nggak mampu donk beli yang kayak dipake artis sampe ratusan juta. Yang masih harga ratusan ribu juga udah bagus kok, sesuaikan kantong lah,” lanjut mahasiswi STMIK ini. Saking penginnya punya tas merek yang jadi idaman, tak jarang orang rela melakukan berbagai cara untuk mendapatkannya. Pengaruh trend memang hebat banget, padahal kan harga tas bermerek cukup menguras kantong. ”Emang bener, tas ber-merek itu cukup mahal harganya. Cuma kan seimbang dengan fasilitasnya juga. Tampilannya juga pasti oke,” jawab Indah Dian Fanesha yang berstatus siswi SMA Negeri 9 ini. ”Karena harganya cukup mahal, biasanya aku nabung dulu, kalo udah cukup uang baru deh dibeli tasnya,” jelasnya lagi. Nggak semua orang menyukai merek tas tertentu karena prestise yang ditimbulkannya. Ada juga yang membelinya memang hanya karena cocok dengan selera pandangnya. ”Sebenernya aku nggak ada tas favorit, cuma nggak sengaja beli merek yang sama terus. Karena tas yang aku suka beli itu memang bagus warnanya, juga gaul. Mau cari yang merek lain juga belum ada yang pas, soalnya aku pernah beli merek yang lebih mahal tapi malah nggak awet,” tutur Farid Alkatiri, alumni SMA Panca Bhakti ini. Kenyataannya, memang susah nemuin barang yang cocok ama kita. Apalagi barang yang akan kita pake sehari-hari, make sure kalian cek saat membelinya, sebelum menyesal karena membeli dengan harga yang cukup mahal. (lrz)

TIPS MERAWAT

“T

E R A TA S

BRANDED

SAAT ini tas lagi jadi barang yang banyak disorot media massa. Bukan karena fungsinya yang semakin serbaguna, tapi karena sensasi yang ditimbulkan akibat trend tas branded beharga selangit yang laris manis dipakai kalangan selebritis! Ketahuan deh, kalo sekarang tas nggak hanya berfungsi sebagai wadah menyimpan barang bawaan kita. Tapi udah jadi simbol status sosial. So, banyak orang memilih tas diliat dari mereknya dulu. Hayoo.. mau beli tas apa mereknya nih?

● MODEL : CINDY (SGR. PARAGON) ● FOTOGRAFER : SHANDO SAFELA ● GRAFIS&LAYOUT: FIQRIE YUDHISTIRA ● LOKASI: TEKNIK PHOTO II GAMA

Apakah kamu punya merek tas favorit?

Punya : 64% Nggak : 36%

1 2 3 4 5

Setiap selesai digunakan dan ingin disimpan, kosongkan isinya. Hati-hati terhadap kosmetik, alat tulis, makanan kecil/permen yang mungkin tertinggal dan dapat merusak tas.

Masukkan plastik atau kertas yg sudah dipadatkan untuk menjaga tas tetap pada bentuk semula, dan tidak terlipat saat disimpan. Oh iya, hati-hati saat memilih kertas yg akan dipakai ya, perhatikan kemungkinan ada tinta yang bisa menempel di lapisan dalam tas. Setelah itu masukkan tas dalam dust bagnya. Jangan lupa memasukkan silica gel yang banyak tersedia di pasaran, biasanya dalam kemasan paket kertas kecil-kecil. Fungsi silica gel ini untuk menghindarkan tas dari kelembaban. Jika terkena noda, segera bersihkan dengan lap kering. Jika tidak bisa hilang, gunakan cairan khusus penghilang noda bahan kulit yang tersedia di pasaran. Noda tinta akan sangat sulit, bahkan mungkin mustahil untuk dibersihkan, karena itu hati-hati saat menyimpan pena dalam tas. Secara berkala keluarkan tas dari tempat penyimpanannya untuk diangin-anginkan. Hal ini untuk menghindari pertumbuhan jamur. Pastikan tas tersebut dalam keadaan kering saat disimpan kembali. (*/bbsb)

C

M

Y

K

Berkaca, Sebelum Membeli Saat ingin membeli tas, sebaiknya cobalah dulu di depan cermin agar kamu tidak menyesal nantinya. Banyak orang menganggap hal tersebut tidak penting tapi sebenarnya dengan melihat pantulan di cermin, maka kamu bisa mengetahui apakah penampilan kamu sempurna saat mengenakan tas tersebut. Dari pantulan cermin, maka dapat diketahui perspektif orang lain saat melihat kamu mengenakan tas tersebut. Pilih bentuk tas sebaiknya berlawanan dengan bentuk tubuh kamu. Apabila bentuk tubuh besar dan bulat, pilihlah tas besar yang memiliki struktur tegas dan berbahan kaku. Sedangkan bagi kamu yang bertubuh kurus, bisa memilih tas bentuk elegan terbuat dari bahan yang lebih lembut. Lebih cocok bila memilih tas kecil agar seimbang. **

Apa yang menjadikannya favorit? (3 tertinggi)

Apakah kamu merawat tas itu dengan baik?

Fasilitas bagus : 39,6% Harga terjangkau : 22,9% Terlihat gaul : 20,8%

Ya : 70,8% Nggak : 29,2% Jumlah Responden : 75

SHARE “Dengan berbagai macam bentuk, warna, dan merek-merek yang tren membuat daya jual tas sangat tinggi. Jadi nggak heran jika banyak orang rela banget memilih tas sampai berjam-jam hingga akhirnya menemukan tas yang tepat. Aku sendiri memiliki beberapa tas warna-warni yang memang aku gunakan untuk kegiatanku seharihari. Tapi dari sekian banyak tas yang aku miliki, ada salah satu tas yang paling aku sukai. Tas itu Atiqah Triamanda Mahasiswa Informatika Polnep dikasih sama om aku sebagai kado ulang tahun aku yang ke-17 tahun. Warnanya hitam dan bentuknya sangat simple. Warna hitam itu netral, jadi cocok kalau di mix and match sama baju apa aja. Senangnya, tas hitam ini masih awet sampai sekarang. Mungkin alasan itu yang menjadikan tas pemberian om aku ini sebagai tas favoritku.” BY : GHEA

@XpresiPtkPost

X-presi Pontianak Post


28

CAP GO MEH

Pontianak Post

l

Jumat 3 Februari 2012

Bong Nyiet Ki, Salah Seorang Tatung Perempuan

Ngeri Saat Melihat Foto Usai Atraksi SINGKAWANG- Sebanyak pada awal pertama kali ikut, niat 762 tatung, dipastikan ikut daitu secara tiba-tiba dan karena lam festival Cap Go Meh 2012 orang tua juga dulunya sering di Kota Singkawang yang akan ikut atraksi tatung,” katanya. dilaksanakan 6 Februari menDirinya menceritakan, di kedatang. Salah satu diantaranya luarganya sekitar belasan orang adalah Bong Nyiet Ki. Ibu beruselalu ikut menjadi tatung. Dimur 64 tahun ini, tidak pernah antaranya adalah adik ipar, serta melewatkan setiap tahunnya beberapa saudaranya termasuk untuk bergabung dengan pedirinya. Hal itulah yang memserta lain dalam Atraksi tatung. buat dirinya “bisa” menjadi tatNama Bong Nyiet Ki, tidak ung hingga usia sekarang. Bong Nyiet Ki asing lagi di telinga warga SingIbu dua anak tersebut, karkawang. Perempuan yang kesehariaanya ena sudah bertahun-tahun menjadi Tatung. sebagai ibu rumah tangga ini mengaku sejak Menunjukkan bekas tusukan ketika menberumur 12 tahun sudah ikut dalam atraksi jalani aksinya. Yakni di dekat bibir, yang metatung. mang terlihat jelas kalau diamati dari dekat. “Umur saya 12 tahun pertama kali jadi tatNamun dari beragam cerita yang menaung, hingga sekarang tiap tahun selalu ikut,” kutkan, ada cerita lucu disampaikan ibu kata Bong Nyiet Ki, ketika ditemui wartawan yang tinggal di Rt15 Rw 08, Jalan P Natuna usai mengambil uang pembinaan di Sekre- nomor 132 ini. Dirinya menjadi takut atau tariat Cap Go Meh, Jalan Niaga, Selasa (1/2). ngeri ketika melihat foto atau video dokuSaat ditanya mengapa sebagai kaum mentasi ketika menjalani aksinya. perempuan dirinya ikut tatung. Dirinya “Ngeri kalau lihat foto atau CD dokumenjawab niat itu ada secara mendadak. mentasi,” katanya. Tapi hal itu tidak lagi Serta diantaranya adalah faktor keturunan diingat ketika sudah menjadi tatung. Di dari orang tuanya terutama sang bapak. festival kali ini, bersama dengan anggota “Kata orang karena keturunan, karena Pekong tempatnya, akan membawakan

tatung tandu. Dirinya mengaku semua peralatan sudah disiapkan dan siap untuk beraksi. Bong Nyiet Ki datang ke Sekretariat CGM di Jalan Niaga ditemani sang adik untuk mengambil uang pembinaan sebesar 50 persen. Begitu juga dengan peserta tatung yang sudah terdaftar. Di hari ini, mereka akan mendapatkan uang pembinaan separuh terlebih dahulu. Dan sisanya akan diberikan pada 7 dan 8 Februari mendatang. “Nanti sisanya akan dibagikan sehari setelah kegiatan,” kata Sekretaris CGM 2012 Kota Singkawang Bong Cin Nen. Pembagian uang pembinaan yang akan diterima nanti, untuk tatung dengan tandu Rp2,5 juta, tatung jalan kaki Rp250 ribu, jelangkung tandu Rp600 ribu, barongsai Rp360 ribu, grup naga Rp600 ribu, tandu miniatur kelenteng Rp1,5 juta. Bong Cin Nen juga mengingatkan kepada seluruh peserta kegiatan untuk mematuhi semua peraturan yang sudah dibuat. Diantaranya untuk peserta Tatung tanpa tandu atau jalan kaki. Pada saat pawai hanya diperbolehkan mengarak minimal dua bendera atau panji-panji. Harus melewati rute yang telah ditentukan, kru atau awak harus men-

C

m

y

k

MEMERIAHKAN: Kehadiran tatung perempuan dalam perayaan Cap Go Meh, ikut memeriahkan suasana.

genakan kaos yang telah disediakan. Serta mengikuti jadwal. Harus diperhatikan juga, peserta tidak diperbolehkan meminta sumbangan dari rumah ke rumah, kecuali di tempat ibadah masing-masing. Bagi para Tatung, dalam

aturannya disebutkan tidak diperbolehkan menampilkan atraksi sadisme seperti menggigit kepala anjing, ayam atau lainnya. Pada tandu atau atribut lainnya tidak diperkenankan menggunakan simbol agama lainnya.(fah)


Gemar membaca

Pontianak Post

l

Jumat 3 Februari 2012

29

Biar Pelan Asal Selamat

+

PEMAPARAN: Siswa menyimak antusias pemaparan demi pemaparan yang disampaikan.

Membaca Tidak Hanya Membuka Pengetahuan PONTIANAK -Kesekian kalinya program Pontianak Gemar Membaca yang dilaksanakan Pontianak Post berlangsung sukses. Sudah puluhan sekolah yang disambangi, sudah ratusan siswa diajak untuk selalu rajin dan cinta membaca. Karena membaca tidak hanya memberikan pengetahuan, namun juga bisa mendatangkan keuntungan dari segala aspek. “Dengan membaca kalian tidak hanya mendapatkan pengetahuan dari apa yang kalian baca, namun juga bisa mendatangkan rizki. Itu dari rizki, namun masih banyak lagi keuntungan jika kalian rajin dan cinta membaca. Oleh karena itu, mulai sekarang mulailah membaca,” ungkap Budi Dermawan, koordinator Program Pontianak Gemar Memabaca saat menyampaikan kepada siswa SMP Islamiyah, kemarin (2/2). Kegiatan yang berlangsung setiap

Rabu, Kamis dan Sabtu ini mengajak kepada para generasi muda untuk rajin dan mulai mencintai membaca sejak dini. Mengingat dengan membaca, kita akan membuka jendela dunia. Tempat-tempat yang dituju dalam kegiatan ini adalah sekolahsekolah yang ada di Pontianak dan sekitarnya. Kepala Sekolah Sekolah Menengah Pertama Islamiyah, Usman Nurbidin mendukung program Pontianak Gemar Membaca ini. Karena dengan adanya kegiatan seperti ini, Pontianak Post ikut andil dalam mencerdaskan bangsa. “Kegiatan ini sangat positif. Karena dengan demikian, siswa bisa lebih cinta membaca lagi. Batul apa yang disampaikan oleh mas Budi tadi, kalau membaca tidak hanya membuka pengetahuan, namun juga sangat banyak berdampak positif,” ungkap Usman. Usman mengharapkan, kegiatan

ini akan terus berlangsung mengingat dampak positif yang dihasilkan sangat banyak. Kedepannya, kegiatan seperti ini bisa kembali terlaksana di SMP Islamiyah. Selain banyak manfaatnya, para siswa juga antusias menyambutnya.

“Kedepannya kegiatan ini bisa kembali berlangsung di sekolah ini. Karena siswa juga sangat senang dengan adanya kegiatan semacam ini. Kedepannya juga tidak hanya program membaca, melainkan juga program menulis. Agar keduanya seimbang,” harap Usman. (afi)

BINGKISAN: Pemberian bingkisan diharapkan dapat bermanfaat.

+

PONTIANAK-Kegiatan ini tentunya sangat positif dan yang pastinya memberikan pengertian kepada siswa untuk tertib berlalu lintas. Terutama menggunakan sepeda motor, karena sekarang ini banyak siswa yang tidak mempunyai SIM tapi sudah mengendarai sepeda motor. Demikian diungkapkan kepala sekolah SMP Islamiyah, Usman Nurbidin, Kamis (2/2). Usman juga sangat mengapresiasi dan mendukung kegiatan ini. Karena kegiatan ini bertujuan untuk mengurangi kecelakaan lalu lintas, terlebih untuk menekan angka korban laka lantas. Menurut Usman, tidak ada yang lebih baik untuk mengurangi korban yang telah berjatuhan selain mencegah dari sekarang. Caranya adalah mengedukasi santun berlalu lintas sejak dini. “Cara ini sangat efektif untuk mengurangi korban yang telah meninggal dunia akibat tidak mematuhi aturan dan rambu-rambu lalu lintas. Dengan memberikan pelajaran kepada siswa sejak dini, siswa akan mengerti betapa pentingnya mematuhi aturan dan rambu-rambu lalu lintas,” lanjut Usman. Para siswa yang mengikuti sosialisasi ini juga mengaku mendapat pelajaran penting mengenai lalu lintas. Selain mengerti dan harus bagaimana seharusnya berlalu lintas, siswa juga diberikan tata cara bagaimana agar meminimalkan kecelakaan, salah satunya harus memiliki Surat Izin Mengemudi (SIM). “Memang benar ya, kalau mengendarai sepeda motor tanpa memiliki SIM bisa membahayakan diri sendiri dan orang lain. Selain itu kita juga mengetahui peraturan-peraturan yang selama ini belum pernah saya ketahui, salah satunya tidak boleh menggunakan HP saat mengendarai kendaraan,” ungkap salah seorang siswa SMP Islamiyah kelas IX. Para siswa yang mengikuti kegiatan ini merasa senang dengan terlaksananya kegiatan ini di sekolah mereka. “Senang lah, selain mendapat pengetahuan tentang berlalu lintas, kami juga mendapat hadiah,” lanjut siswa lainnya.

Kegiatan ini berlangsung kurang lebih dua kali 60 menit. Meskipun waktu yang tersedia cukup lama, namun terasa singkat. Doddy Alfian selaku Instruktur Mekanik Yamaha Sentral Pontianak tanpak serius memberikan materi mengenai santun berlalu lintas. Satu persatu materi disampaika. “Sudah banyak yang menjadi korban akibat kecelakaan lalu lintas. Apakah kalian mau menjadi korban berikutnya,” tanya Doddy kepada para siswa yang mengikuti kegiatan pada saat itu. Serentak para siswa menjawab, “Tidak!”. Doddy pun melanjutkan penyampaiannya. “Jika kalian tidak mau menjadi korban berikutnya, taati rambu-rambu lalu lintas dan ikuti aturan yang telah ditetapkan. Jangan mengendarai sepeda motor semau hati,” lanjut Doddy. Doddy juga memberitahukan bagaimana untuk mengantisipasi agar tidak terjadi kecelakaan. Salah satunya, tidak melanggar aturan seperti, memiliki SIM, memakai helm, dan melengakap surat-surat kendaraan. Doddy juga mempertagas kalau larangan untuk berboncengan melebihi satu orang sangat membahayaka. “Yang sering terjadi kecelakaan, mereka yang kebut-kebutan dan berboncengan melebihi satu orang. Itu sangat berbahaya. Dan satu lagi, jangan menggunakan HP ketika mengendarai sepeda motor. Karena sudah banyak yang mengalami kecelakaan ketika mengendarai kendaraan sambil menggunakan HP,” tegas Doddy. Dia juga mengingatkan, bagi yang memiliki SIM, ketika akan pergi ke sekolah jangan pergi lima atau sepuluh menit menjelang masuk kelas. Karena hal seperti ini akan membuat pengendaranya akan terburu-buru yang akhirnya sering mengalami kecelakaan. “Kalau rumahnya jauh, jangan berangkat ke sekolah ketika masuk kelas sudah tinggal lima menit, karena yang demikian itu sering terjadi kecelkaan, karena terburu-buru. Pelan-pelan yang penting selamat,” tegasnya. (afi)

+

+

cmyk

C

m

y

k


World sport

30 Agenda Premier League Sabtu, 4 Februari 2012 Arsenal v Blackburn (Siaran langsung MNCTV pukul 20.00 WIB) Norwich City v Bolton Wanderers Stoke City v Sunderland West Bromwich v Swansea City (Siaran langsung Global TV pukul 22.00 WIB) Wigan Athletic v Everton Minggu, 5 Februari 2012 (dini hari WIB) Manchester City v Fulham (Siaran langsung MNCTV pukul 00.30 WIB)

+

Liga Primera Minggu, 5 Februari 2012 (dini hari WIB) Athletic Bilbao v Espanyol Levante v Racing Santander Mallorca v Real Betis Getafe v Real Madrid (Siaran langsung TV One pukul 02.00 WIB) Barcelona v Real Sociedad (Siaran langsung TV One pukul 04.00 WIB)

Serie A Minggu, 5 Februari 2012 (dini hari WIB) Cesena v Catania AS Roma v Inter Milan (Siaran langsung Indosiar pukul 02.45 WIB)

Perempat Final Piala Afrika Minggu, 5 Februari 2012 (dini hari WIB) Zambia v Sudan Guinea Equatorial v Pantai Gading Senin, 6 Februari 2012 (dini hari WIB) Ghana v Tunisia Gabon v Mali

Pontianak Post

l

Jumat 3 Februari 2012

Karena Motta Minta Dilepas MILAN - Claudio Ranieri, pelatih Inter Milan, mati-matian berupaya mempertahankan agar Thiago Motta bertahan. Tetapi, Inter akhirnya tetap menjualnya pada bursa transfer tengah musim pada Januari, ke klub Prancis Paris Saint Germain (PSG). Sejak bergabung dari Genoa pada 2009 lalu, Motta langsung merebut tempat utama di skuad Inter. Dia menjadi bagian penting dari kegemilangan Inter meraih treble winners di Serie A, Coppa Italia, dan Liga Champions pada 2009-2010. Musim ini, bila tidak terkendala cedera, dia seringkali dipercaya mengisi lini tengah Inter. Memang, sejak ditangani Ranieri, dia bukan pemain utama. Namun, gelandang berusia 29 tahun tersebut tetap bermain secara reguler. Meski begitu, ternyata Motta kurang puas. Dia menginginkan tantangan baru. Begitu tawaran dari PSG datang, dia langsung antusias dan meminta kepada Presiden Inter Massimo Moratti supaya bersedia menjualnya ke PSG. “Ranieri benar. Sebab, Motta adalah pemain yang penting dalam pola permainan kami. Tetapi, itu tidak bisa menghentikan penjualannya,” kata Moratti, seperti dikutip Tribalfootball. Dia menjelaskan, alasan menjual Motta lantaran itu merupakan permintaan dari sang pemain. “Lagipula, bagi kami itu operasi transfer yang bagus,” bilang Moratti. Bagi PSG, bergabungnya Motta memiliki arti penting. Dengan pengalamannya bermain di klub besar dan sarat prestasi, akan menyuntikkan mental juara kepada PSG. Terutama ketika mereka harus bertarung di pentas Eropa musim depan. “Dia pemain hebat, pembelian hebat buat para fans. Thiago adalah pemain yang selalu dipakai di Inter. Makanya, kami mendapatkan kejutan jelang deadline bursa transfer. Keda-

+

Thiago Motta

tangnnya punya makna penting,”kata Leonardo, direktur teknik PSG. Kehadirannya menambah deretan pemain dari klub besar yang bergabung ke PSG. Sebelumnya, Maxwell dari Bar-

celona dan Alex dari Chelsea. Di PSG, Motta diperkirakan dibayar 10 juta euro atau setara Rp 117,6 miliar. Sementara itu, harapan Keisuke Honda untuk bergabung ke Lazio harus pupus.

Hingga dealine bursa transfer, tidak tercapai kesepakatan harga. “Sekarang fokus saya kembali membela CSKA. Saya harus menghormati kontrak,” jelas Honda kepada Nikkan Sport. (ham)

Krasic Masih Bisa Out Transfer Januari Juventus Masuk Klub Asal Harga (Euro) Simone Padoin Atalanta 5 Juta Martin Caceres Sevilla Rahasia Oua sim Bouy Ajax Rahasia Marco Borrielo AS Roma Pinjaman Keluar Klu b Tujuan Harga Vincenzo Iaquinta Cesena Pinjaman Michele Pazienza Udinese Pinjaman Marco Motta Catania Pinjaman Ciro Immobile Genoa 4 Juta Euro Amauri Fiorentin Pinjaman Luca Toni Al Nasr Rahasia Yago Falque Tottenham Rahasia

TIDAK ada nama Milos Krasic dalam daftar transfer musim dingin di hari terakhir kemarin. Meski sudah ditutup, Krasic kabarnya masih bisa out dari Juventus dan bergabung dengan klub Rusia Zenit St Petersburg. Pasalnya, saat ini aktivitas bursa transfer di Rusia masih berjalan hingga 24 Februari. Sehinggam, Krasic masih bisa lepas pada pertengahan bulan ini. Krasic yang diboyong dari CSKA Moscow pada musim

panas 2010, saat ini memang sulit menembus skuad inti Juve, Pemain timnas Serbia itu musim ini baru tampil empat kali dan mencetak satu gol. Bandingkan dengan musim lalu di mana Krasic 41 kali tampil di semua ajang dan mencetak sembilan gol. S eb e tu l nya, To tt e n ha m Hotspur sempat tertarik memboyong Krasic. Sayang, upaya itu kandas karena Juve menolak proposal peminjaman yang

diajukan Spurs-julukan Tottenham. “Saya ingin meminjam Krasic. Saya ingin membelinya tahun lalu, tapi terlalu mahal. Yakni 15 juta pounds,” aku Harry Redknapp, pelatih Tottenham kepada Sky Sports. “Saya ingin meminjamnya. Namun, dia hanya ingin datang dengan status permanen. Padahal, kami tak memiliki anggaran untuk belanja pemain,” ujarnya. (ren/bas)

+

Milos Krasic

+

cmyk

C

m

y

k


cmyk

Pontianak Post Jumat 3 Februari 2012

SOSOK

Tepis Isu Suap Persipon PONTIANAK-IsusuapyangmelandaPersiponterhadap wasit yang memimpin laga tim ini dalam tiga laga yang dimainkan ditepis oleh Ketua Umum Persipon Paryadi SHut MM. Wakil Walikota Pontianak tersebut menegaskan, isu suap tersebut adalah isu yang menyesatkan yang mendiskreditkan Persipon di pentas divisi satu ini. “Itu isu yang sangat menyesatkan. Tidak ada isu suap tersebut. Kami selalu menjaga sikap professional dan berupaya untuk bersikap fair play,” ungkap dia. Isu suap yang merebak dan Paryadi dibicarakan beberapa kalangan media dan sepakbola ini memang membuat sejumlah kalangan kecewa. Apalagi, saat ini PSSI sedang berbenah dan berupaya untuk memperbaiki imej jelek yang selama ini melekat. Dengan kepemimpinan Djohar Arifin Husein, PSSI terus memperbaiki diri. Pengurus yang dianggap tidak becus dan terindikasi melakukan perbuatan yang mencoreng nama baik PSSI digusur. Baik itu di skala nasional maupun daerah. “Kita tak ingin nama Persipon tercoreng dengan isu seperti itu. Kita ingin masyarakat lebih bijak dalam menanggapi persoalan seperti ini,” kata Paryadi. Jika Persipon ingin lolos, kata Paryadi, banyak cara terpuji yang bisa dilakukan. Salah satunya dengan belajar dari pengalaman yang sudah-sudah. Sebab, saat ini peraturan yang dibuat PSSI sudah sangat baik. Para pemain yang berlaga di ajang divisi satu merupakan pemain mudamuda dengan batasan umum 23 tahun. “Pengalaman kita sudah sangat banyak dipentas divisi satu. Kita merangkak dari bawah, dari mulai divisi tiga hingga divisi satu. Pengalaman ini bisa kita jadikan acuan untuk berbenah diri dan memperbaiki kualitas tim agar bisa lolos ke divisi utama,” ungkap dia. Dia juga menyikapi bahwa politik uang akan merusak tatanan pertandingan yang sudah berjalan dengan baik. Perjalanan Persipon untuk lolos divisi utama, masih sangat panjang. Tentunya membutuhkan biaya yang tidak sedikit. Kata Paryadi untuk apa menghamburkan uang kepada wasit, lebih baik diberikan kepada para pemain yang sudah jelas berjuang mati-matian membela nama baik dan marwah Kota Pontianak. “Segala pengeluran Persipon saya yang tangani sendiri. Itupun dibuat dengan laporan pertanggung jawaban. Jadi anggaran yang dikeluarkan semuanya transparan,” kata dia. Paryadi juga mengungkapkan bahwa perjalanan Persipon menuju Divisi Utama masih sangat panjang. Dengan panjangnya kompetisi, kata dia, tentu biaya yang dikeluarkan tidaklah sedikit. Misalkan setelah lolos dari grup 9 ini, Skuad Elang Khatulistiwa akan menghadapi kompetisi yang lebih panjang. Dari 12 grup yang berlaga di pentas divisi satu akan diambil dua terbaik, yakni juara dan runner up. Kemudian dari 24 tim lagi akan dikompetisikan kembali. Lalu akan dicari 12 terbaik untuk lolos ke divisi utama. “Panjangnya kompetisi ini membuat biaya yang dikeluarkan tidaklah sedikit. Kita butuh banyak biaya dan tentunya harus lebih irit dalam pengeluaran,” ungkap Wakil Ketua II DPD Demokrat Kalbar tersebut. (bdi)

+

METRO SPORT

31

Persipon Waspadai Bola Atas Persikutim Persikutim Optimis Taklukan Persipon PONTIANAK—Pertarungan laga terakhir antara Persipon Pontianak kontra Persikutim diprediksistikan akan berjalan alot dan sengit. Dalam pertandingan nanti, dipastikan Persipon akan turun full team. Target kemenangan dicanangkan sejak sekarang. Hal itu diungkapkan Manager Persipon Pontianak Widayat. “Kami akan tampil habis-habisan. Laga terakhir menjadi penentu bagi tim kami apakah bisa lolos atau tidak,” ungkap Widayat. Mantan Pelatih PSAD tersebut mengatakan, menghadapi Persikutim tentu tak akan mudah. Di laga sebelumya di kandang Persikutim Persipon takluk dengan skor 1-2. Persikutimpun, ungkap Widayat, memiliki pemain dengan skill dan postur tubuh yang baik. Oleh karena itu, Widayat meminta agar sang pelatih mewaspadai bola-bola atas dari asal Kutai Timur tersebut. “Kita harus mewaspadai bola-bola atas Persikutim. Tim ini memiliki pemain yang berpostur tubuh

tinggi-tinggi,” kata dia. Persista dengan skor 3-0, tim Namun demikian, meskipasuhan Inyong Lolombuun Persikutim diatas kertas, lan ini juga akan didukung lebih diunggulkan. Namun oleh ribuan supporter yang Persipon tak gentar. Strategi akan memadati Stadion PSP terbaik akan diterapkan unPadang Bal Keboen Sajoek. tuk menghadapi tim asuhan Dukungan tersebut sangat Masubi itu. “Saya meminta berarti bagi Persipon agar pelatih untuk kembali mengbisa memenangkan laga gunakan pemain yang lapis menghadapi tim Persikutim kedua yang kemarin sukses yang saat ini memuncaki menaklukan Persista. Saya klasemen sementara. Widayat rasa skuad kemarin lebih baik Diketahui, Persikutim dari formasi awal,” kata dia. saat ini mengoleksi nilai sepuluh, terpaut Beberapa pemain pilar yang sejak laga tiga poin dari Persipon. Persipon sendiri perdana tidak diturunkan Persipon saat berada di posisi runner up dengan nilai menghadapi Persikubar dan Persista juga tujuh, menang selisih gol dari tim Persiakan diturunkan. Salah satunya adalah kubar yang berada di posisi ketiga. Sestriker Sahlan Sofiq. Striker ini beberapa mentara posisi keempat atau juru kunci waktu mengalami cidera sehingga tidak masih dipegang oleh Persista. “kita berbisa dimainkan. Namun saat ini kondis- harap Persista, di laga esok (hari ini, red) inya sudah sehat dan sudah siap tempur. bisa menaklukan Persikubar. Sehingga “Saya yakin dengan formasi baru ini, Per- langkah kita untuk lolos ke putaran kedua sipon akan bisa menaklukan Persikutim,” grup 9 Divisi Satu Liga Indonesia lebih ungkap dia. mudah,” katanya. Widayat juga mengungkapkan, peLebih lanjut, Widayat juga meminta main Persipon saat ini dalam kondisi agar para pemain lebih percaya diri yang cukup prima. Setelah menaklukan menghadapi Persikutim. Meskipun di

laga sebelumnya Persipon takluk, tapi itu tentu bukan menjadi patokan kalau Persipon akan kalah kontra Persikutim 4 Februari mendatang. “Yang penting anak-anak tidak menganggap remeh dan bermain kompak. Kuncilah adalah kepercayaan diri. Jangan lengah dan terus waspada terhadap serangan dari Persikutim,” katanya. Sementara Pelatih Persikutim Masubi kepada Pontianak Post mengatakan pasukannya juga sudah siap tempur. Dia akan memasang strategi bertahan dan mewaspadai serangan dari sayap kanan dan sayap kiri Persipon. “Persipon memiliki penyerang yang bagus dan cepat. Sayap kiri dan kanan Persipon cukup tajam kita tak boleh lengah,” katanya. Mengenai peluang ungkap Masubi, masih fifty-fifty. Meskipun Persikutim lebih diunggulkan, namun Persipon dengan dukungan ribuan suporter diprediksi akan menjadi lawan berat bagi Persipon. “Mudah-mudahan pemain kita bisa bermain bagus. Dan saya masih yakin akan bisa mengalahkan Persipon. Lihat saja di lapangan nanti,” katanya. (bdi)

+

Persista dan Persikubar Sama-Sama Optimis Laga Hari Ini, Padang Bal Keboen Sajoek PONTIANAK—Meskipun tidak memilik peluang untuk bisa lolos ke babak kedua putaran grup Divisi Satu Liga Indonesia, namun dalam laga hari ini, Jum’at (3/2) Skuad Persista tetap mengusung target kemenangan. Menurutnya, Laskar Bukit Kelam tetap akan bermain semaksimal mungkin untuk mengejar kemenangan. “Meskipun kita tidak memiliki peluang lagi, namun, di laga terakhir ini kita akan berupaya bermain semaksimal mungkin. Kita ingin memberikan kemenangan bagi masyarakat Sintang,” ungkap Pelatih Persista Agus saat dihubungi via telpon kemarin. Menghadapi Persikubar menurut Agus, memang cukup berat. Persikubar yang saat ini berada di posisi ketiga klasemen sementara grup 9 tentu akan bermain habis-habisan untuk bisa lolos ke babak selanjutnya. Apalagi, Persista di laga nanti akan tampil tanpa beberapa pemain pilar. “Beberapa pemain kita terkena tengah dan belakang kita terkena

cidera. Kemudian kipar utama kita juga demikian. Dalam laga ini kita turun tanpa full team,” jelas dia. Namun demikian, ambisi kemenangan tetap diusung oleh para punggawa Persista. Apalagi, jika pada laga nanti Persista bisa berhasil memenangkan pertandingan, tentu akan lebih mudah bagi tim saudara Persipon untuk lolos. “Kita harap anak-anak tetap bermain penuh semangat. Kemenangan adalah target kita. Meskipun Persista tak lolos, tapi kita ingin menunjukan ke publik bahwa tim kita juga tak bisa dianggap sebelah mata,” ungkap Agus. Sementara Pelatih Persikubar Suwanto mengatakan laga ini merupakan laga yang sangat penting bagi Persikubar. Jika tim ini kalah, otomatis mereka akan masuk kotak alias gagal melangkah ke babak selanjutnya. “Peluang kita fifty-fifty. Persista bukan tim yang tak bisa dilihat sebelah mata. Kemarin mereka berhasil mengalahkan kami,” kata Suwanto. Apalagi, ungkap dia, Persista di laga nanti juga bertindak sebagai tuan rumah. Otomatis dukungan lebih besar akan diberikan masyarakat Kalbar terhadap tim

ISTIMEWA

TARGET: Meskipun tak memiliki peluang untuk lolos ke babak selanjutnya, pemain Persista (Hijau) tetap mengusung target kemenangan menghadapi Persikubar.

ini. “Kita akan menghadapi para pemain di lapangan dan para supporter. Memang cukup berat. Tapi kita akan berusaha untuk bermain sebaik-baiknya,” kata dia. Suwanto juga mengungkapkan, bahwa dalam laga nanti, Persikubar akan tampil tanpa beberapa pemain pilar.

Sebab, beberapa pemain belakang dan pemain depan mereka mengalami cidera saat menjajal Persipon dan Persikutim. “Kita akan lihat besok apakah mereka masih bisa bermain atau tidak. Yang pasti target kita adalah kemenangan,” tandasnya. (bdi)

kuelar uta gar on rta,

anng n, ka yak ari LA ara nia, ng aja aya sia

elar har tor SI,”

ak. nan gan ub+

+

tua ya, gan ain,

ati. banya an,

nta

cmyk

C

m

y

k


TOTAL SPORT

32

Pontianak Post Jumat 3 Februari 2012

Lewis Hamilton Tekan Tombol Reset Jelang Musim 2012

Merasa Mampu Menangkan Semua Lomba

Lewis Hamilton

Tahun 2012 merupakan tahun superpenting bagi Lewis Hamilton. Selain harus membuktikan lagi kehebatan di lintasan, dia juga harus memikirkan kelanjutan karir. Sebab, kontraknya di McLaren tahun ini juga berakhir.

Casey Stoner

Belum Optimal, Stoner Pecah Rekor SEPANG - Kelebihan motor 1.000cc mulai jelas terlihat di hari ketiga uji coba preseason. Catatan waktu tercepat motor 1.000cc dimiliki oleh pembamotoGP lap Repsol Honda Casey Stoner. Di hari ketiga yang berlangsung kemarin, Stoner mencatatkan rekor waktu tercepat mengalahkan waktu tercepat di era sebelumnya. Stoner mengakhiri sesi uji coba preseason perdana dengan catatan waktu 1 menit 59,607 detik. Pembalap Australia itu mencatat waktu terbaik itu pada lap kedua dari 21 lap yang dilahapnya bersama motor Honda RC213V 1.000 cc. Catatan tersebut menjadi rekor terbaru di Sirkuit Sepang, mengalahkan rekor uji coba terdahulu ketika masih dengan mesin 800cc atas nama Stoner sendiri. Stoner mencatatkan waktu tercepat di Sepang pada era 800cc saat menjalani uji coba

musim 2011. Saat itu, catatan waktu terbaiknya adalah 1 menit 59,665 detik. Catatan waktu terbaik Stoner saat menjalani uji coba di Sepang tahun ini pun meningkat cukup signifikan. Di hari sebelumnya, dia mencatatkan waktu 2 menit 0,895 detik untuk menjadi yang teratas. Itu berarti, juara MotoGP dua kali itu mendapatkan peningkatan mencapai 1,288 detik dalam sehari. Sayang, peningkatan di era 1.000cc tersebut belum dinikmati para pembalap dan timtim lain. 17 pembalap lain yang kemarin mengikuti sesi uji coba tak mendapatkan waktu yang lebih baik dibandingkan catatan terbaik di era 800cc. Tiga pembalap di bawah Stoner terpaut cukup jauh. Pembalap Yamaha Jorge Lorenzo, rekan setim Stoner di Repsol Honda Dani Pedrosa dan pembalap Yamaha lainnya Ben Spies berturut turut berada di posisi kedua hingga keempat. Selisih waktu dari Stoner juga cukup jauh, yakni 0,591 detik, 0,649 de-

tik dan 0,888 detik. Sementara, Valentino Rossi bersama motor Ducati Desmosedici GP12 berada di posisi kelima, tertinggal 1,217 detik dari Stoner. Para pesaing Stoner dan Honda pantas waswas dengan langkah yang sudah diraih Stoner tersebut. Hingga uji coba hari ketiga, Stoner, juga motor RC21V yang ditungganginya belum berada dalam kondisi terbaik. Jika kondisi Stoner dan motornya membaik, tak mustahil dia makin jauh dari para kompetitornya. Stoner mengakui masih merasakan sakit di punggungnya. Sakit itu pula yang membuatnya absen di uji coba hari pertama, Selasa (31/1). Kemairn, dia juga masih mendapatkan kesulitan untuk menemukan setting yang pas untuk ban Bridgestone di motornya. ”Motor terasa lebih baik, tapi yang terjadi pada punggung saya, saya seperti baru menjalani tiga ronde melawan Mike Tyson. Saya sangat terkejut bisa sedemikian kompetitif setelah

yang terjadi Selasa. Kami hanya berusaha menjalani uji coba dengan tujuan mendapatkan hasil seproduktif mungkin untuk uji coba berkutnya,” terang Stoner seperti dikutip Crash. Di lain pihak, Ducati belum menunjukkan peningkatan besar untuk bersaing sebagai pemenang. Seperti sebelumnya, pabrikan Italia itu masih kalah dari Honda dan Yamaha. Rossi memang mampu menjaga selisih waktu dari Lorenzo, namun mereka makin ketinggalan dari Honda. ”Di hari pertama, kami ketinggalan 0,7 detik dari Lorenzo dan di hari terakhir tetap 0,7 detik. Saat kami memodifikasi motor, kami mendapatkan peningkatan. Tiga hari di sini menunjukkan kami mendapatkan langkah yang sangat positif,” tutur Rossi. Catatan waktu para pembalap tersebut berpotensi bakal makin tajam di uji coba berikutnya. Uji coba preseason berikutnya masih akan berlangsung di Sepang, dimuai 28 Februari. (ady)

Pada 2011, untuk kali pertama sejak turun di Formula 1 pada 2007, Lewis Hamilton dipermalukan rekan setim sendiri. Jenson Button, rekannya di McLaren-Mercedes, mampu tampil cemerlang. Meraih tiga kemenangan dan finis di posisi kedua di klasemen pembalap. Hamilton sebenarnya juga menang tiga lomba. Tapi, orang lebih mengenang tahun 2011-nya sebagai tahun yang penuh masalah di lintasan. Berkali-kali pembalap Inggris itu terlibat insiden. Buntutnya, Hamilton pun menjadi pembalap dengan penalti terbanyak di F1. Total, sembilan kali Hamilton dapat hukuman. Empat kali drive-through penalty, dua kali kena penalti waktu 20 detik, dua kali dapat peringatan pengawas lomba, dan sekali kena penalti tiga posisi start. Pandangan penggemar terhadap Hamilton pun banyak berubah. Dari seorang jagoan yang berada di kelas paling elite, menjadi sosok penuh ulah. Ala Juan Pablo Montoya di awal 2000-an. Apalagi terungkap, fokus Hamilton ternyata memang tidak seperti sebelumnya. Kehidupan pribadinya yang penuh dinamika disorot sebagai penyebab. Mulai dari pemutusan hubungan kerja dengan sang ayah (yang selama bertahun-tahun menjadi manager), yang dampaknya dianggap baru terasa pada 2011. Plus, hubungan cintanya dengan bintang pop Nicole Scherzinger yang panas-dingin. Hamilton sendiri tidak pernah menyangkal masalah-masalah pribadi tersebut. Menghadapi musim 2012, Hamilton mengaku sudah menekan tombol reset. Dia berjanji akan kembali menjadi Hamilton yang dulu. Yang selalu mengancam lawanlawannya di lintasan.

Pelatih Ali Meninggal Dunia

Angelo Dundee

FLORIDA - Angelo Dundee tutup usia. Pelatih tinju bertangan dingin tersebut meninggal dalam usia 90 tahun kemarin WIB (2/2). “Angelo meninggal dunia dengan dikelilingi keluarga dan rekan,” kata keluarga Dundee dalam pernyataannya seperti dikutip Reuters. Pihak keluarga menambahkan, Dundee merasa sangat bahagia karena bisa hadir dalam perayaan ulang tahun ali yang ke-70 beberapa waktu itu. Ini me-

c

m

y

k

Begitu musim 2011 berakhir, Hamilton mengaku langsung menjauhkan diri dari segalanya. ”Saya pergi ke pegunungan di Colorado (Amerika Serikat, Red). Menghabiskan banyak waktu hiking dan lari, meningkatkan kemampuan fisik dan bersiap menghadapi tahun baru. Selalu senang rasanya bisa menjauh dari segalanya, mengubah segalanya,” aku Hamilton saat launching McLaren MP4-27 di Woking, Inggris, Rabu lalu (1/2). ”Saya banyak menghabiskan waktu bersama keluarga dan teman,” lanjutnya. Martin Whitmarsh, bos McLaren, memang memberi izin Hamilton untuk berlibur lebih lama. ”Tahun lalu saya latihan terlalu banyak. Tahun ini saya lebih seimbangkan diri. Menghabiskan waktu bersama keluarga dan teman adalah cara terbaik mengembalikan energi. Terima kasih kepada Martin yang memberi saya waktu untuk istirahat lebih baik,” papar Hamilton. Sebenarnya, mau tidak mau, Hamilton memang harus kembali beringas di musim 2012. Kontraknya dengan McLaren berakhir di penghujung tahun ini. Kalau tidak kembali hebat, memang bukan berarti karirnya bakal berakhir. Tapi, nilai jualnya bisa anjlok. Hamilton dan tim manajemennya-- tentu tidak ingin nilai jualnya anjlok. Kata Hamilton, fokusnya sekarang masih menghadapi awal musim. Setelah beberapa lomba, baru dia akan bicara dengan manajemen McLaren. Ada gosip mengatakan, Hamilton akan hengkang ke Red Bull mulai 2013. Tapi, Hamilton mengaku nyaman di McLaren. Dan Whitmarsh pun pernah bilang kalau pihaknya tak ingin pembalap lain.”Kami tak punya rencana ganti susunan pembalap,” kata Whitmarsh beberapa waktu lalu. Jadi, di awal musim nanti, Hamilton pasti akan tampil habis-habisan mengejar sebanyak mungkin kemenangan. Supaya memudahkan negosiasi dengan tim, atau dengan tim lain, untuk 2013 dan selanjutnya. (azrul ananda)

lengkapi kebahagiaan lelaki kelahiran 30 Agusrus 1921 tersebut karena masuk dalam Hall of Fame. “Dia masih bisa melakukan lebih. Tapi, dia sudah menjadi kehidupan yang luar biasa. Dikenal sebagai sosok yang pintar memberikan motivasi dan tantangan mencetak petinju terbaik, Dundee meninggal di kediamannya di Tampa, Florida, Amerika Serikat (AS). Selain mengorbitkan Ali, Dundee tercatat telah melatih 15 juara dunia, termasuk Sugar Ray Leonard dan George Foreman. Salah satu momen yang tak terlupakan dalam perjalanan karir Dundee adalah saat dia mendampingi Leonard saat menghadapi Thomas Hearns dalam unifikasi (penyatuan gelar) kelas welter WBA dan WBC. Dalam duel yang dilaksanakan Las Vegas pada 16 September 1981 itu, Dundee memotivasi Leonard. Hasilnya, dia mampu menang KO pada ronde ke-14 dari 15 ronde yang direncanakan. (ady/diq)


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.