Pontianak Post

Page 1

Pontianak Post

Hal 28

P er t a m a da n Ter ut a m a di Kal im an t an Barat

Jumat 3 Juni 2011 M / 1 Rajab 1432 H

Eceran Pontianak Rp.2.500

Truk Kampanye Terbalik, 15 Luka-luka Calon Bupati Tanggung Biaya Pengobatan NGABANG--Rombongan masa kampanye dari Dusun Kamayo, Desa Anek, Kecamatan Sengah Temila mengalami kecelakaan lalu lintas. Truk yang mereka tumpangi terbalik di tikungan daerah Betung Pulai, Desa Tonang, Kecamatan Sengah Temila, Kamis (2/6) siang. Truk bernomor polisi KB 8828 DR tersebut bermuatan hampir 50 orang penumpang dari Kemayo menuju Ngabang. Saat di tikungan Betung Pulai tepatnya di depan kolam, truk terbalik. Sebelum kejadian, para penumpang u

Ke Halaman 7 Kolom 1

Sunggeng/Pontianak Post

TERBALIK: Truk pengangkut massa kampanye terbalik di tikungan daerah Betung Pulai, Desa To-

nang, Kecamatan Sengah Temila, Kamis (2/6) siang. (Kanan) Korban luka-luka dirujuk ke RSUD dr Soedarso Pontianak.

KPK Tangkap Hakim PN Jakarta Pusat

catatan dis

Lahirnya Bayi-Bayi Baru SATU per satu PLTU program 10.000 MW mulai menghasilkan listrik. Jumat malam lalu (27 Mei 2011) satu unit PLTU Lontar (beberapa kilometer sebelah barat Bandara Cengkareng) sudah bisa menghasilkan listrik 216 MW dari kapasitasnya 300 MW. Memang, seperti umumnya PLTU baru, setelah dua hari

Catatan: Dahlan Iskan CEO PLN

u

Ke Halaman 7 Kolom 1

JAKARTA--Komisi PemberTerima Suap dari antasan Korupsi (KPK) kembali menangkap seorang perangkat Kurator Rp 250 juta peradilan yang terlibat penyuapan.

Malinda Dee

Hindari Infeksi, Silikon Harus Segera Diangkat JAKARTA – Kasus infeksi yang mendera payudara Malinda Dee harus segera diatasi. Jika tidak, infeksi itu bisa merembet dan merusak jaringan tubuh di sekitarnya. Jalan satusatunya adalah dilakukan operasi untuk mengangkat silikon yang digunakan Malinda memperindah payudaranya tersebut. Pemilik Ultimo Aesthetic & Dental Care dr Enrina Diah Sp BP saat u

Ke Halaman 7 Kolom 5

Shando Safela/Pontianak Post

Ukon Furkon Sukanda/Indopos

MENGADU: Indrayana Samaini, 34, TKI asal Sambas, Kalbar,

yang menjadi korban kecelakaan kerja di Malaysia, mendatangi Kantor LBH Jakarta, Kamis (2/6). Indrayana Baca meminta pendampingan hukum atas persitiwa yang Halaman menimpanya saat bekerja sebagai buruh. PT Mitra Insani selaku penyalur Indrayana tidak bertanggung jawab atas peristiwa tersebut dan hanya memberi uang pesangon sebesar tiga bulan gaji.

Rabu (1/6) malam lembaga yang dipimpin Busyro Muqoddas itu membekuk Syarifudin, seorang Hakim Pengawas Kepailitan PN Jakpus yang baru saja menerima suap dari Puguh Wirawan yang merupakan kurator PT Skycamping Indonesia (SCI). “KPK menangkap hakim itu (Syarifudin) di rumahnya daerah Sunter,” kata Ketua KPK Busyro kepada para wartawan pagi kemarin (2/6). Lebih lanjut juru bicara KPK Johan Budi menerangkan bahwa tempat penangkapan adalah di Jalan Sunter Agung Tengah 5 C/26. Penangkapan tersebut terjadi sekitar pukul 22.55. Dari tangan Syarifudin, KPK menyita uang yang diduga hasil penyuapan sebesar Rp 250 juta. Uang tersebut tersimpan di tiga buah amplop yang diletakkan di dalam tas kertas.

8

u

Ke Halaman 7 Kolom 5

Ingin Cetak Sejarah Baru di Thailand; ’’Partai Thaksin’’ Calonkan si Cantik Yingluck Shinawatra 11:43

15:08

17:47

19:01 04:16

Sumber : Kanwil Kemenag Kalbar

Ingin Menggaet Suara Lima Juta Perempuan Muda Dalam politik, Yingluck Shinawatra memang masih dianggap bau kencur. Tapi, Phue Thai Party (PTP), salah satu partai yang akan berlaga dalam pemilu di Thailand awal bulan depan, tetap menunjuk adik kandung mantan PM Thaksin Shinawatra itu sebagai calon nomor 1. Mengapa?

sebagai politikus. Terutama Thaksin Shinawatra, kakaknya yang menjadi perdana menteri (PM) sejak 2001 dan dikudeta militer pada 2006. Paduan sosok Yingluck yang fresh di dunia politik serta nama besar Shinawatra itulah yang ’’dijual’’ Phue Thai Party (PTP) demi mendulang suara dalam pemilu 3 Juli mendatang. ’’Orang-orang sudah bosan dengan politisi sekarang. Kalau ada orang baru, apalagi perempuan, pasti akan menarik perhatian,’’ terang Wakil Ketua PTP Kanawat Wasinsangworn ketika ditemui di kantor PTP di kawasan Petchburi, Bangkok, Thailand. Poin positif lainnya adalah Yingluck membuka peluang bagi Thailand

Any Rufaidah, Bangkok, Thailand

MESKI dalam politik terbilang masih baru, nama Yingluck sudah familier di kalangan masyarakat Thailand. Apalagi kalau bukan gara-gara nama keluarga Shinawatra yang melekat pada perempuan 43 tahun tersebut. Ayah serta beberapa saudaranya lebih dulu dikenal

Online: http://www.pontianakpost.com/

Reuters/ Damir Sagolj

CALON PRESIDEN: Poster Yingluck Shinawatra mulai menghiasi sudut-sudut kota di Thailand.

*Mempawah, Sambas, Singkawang, Bengkayang Rp 3.000 *Landak, Sanggau, Sintang Rp 3.000 *Ketapang & KKU Rp 4.000 *Kapuas Hulu Rp 3.000

u

Ke Halaman 7 Kolom 1

Jawa Pos Group Media


opini

2

Pontianak Post

l

Jumat 3 Juni 2011

Indahnya Tawadhuk Tawadhuk menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, antara lain bermakna, “Rendah hati.“ Allah swt menegaskan Tawadhuk dalam Al Quran “Dan hamba-hamba Tuhan Yang Maha Penyayang itu (ialah) orang-orang yang berjalan diatas bumi dengan rendah hati“ (Al Furqan (25) : 63). Orang-orang terhormat menurut tradisi Arab ialah orang yang paling tawadhuk, yaitu amat jauh dari sifat sombong, sehingga pepatah Arab mengatakan “Mulia dicari, tawadhuk cari dahulu.“ Begitu mulianya sikap tawadhuk ini, Rasulullah SAW bersabda, “Barangsiapa yang bertawadhuk kepada Allah, maka Ia akan mengangkat (derajat)-nya“ (HR.Ahmad). Contoh yang paling pas mengenai Tawadhuk adalah Rasulullah SAW. Beliau bersabda, “Sesungguhnya Allah telah mewahyukan kepadaku agar kalian bertawadhuk sehingga seseorang tidak menganiaya orang lain dan tidak sombong terhadapnya “ (HR.Muslim). Diantara contoh ketawadhuan Rasulullah SAW, “Beliau pernah mengembala kambing dan menunggang keledai. Beliau juga memperbaiki sandal dan menjahit sendiri bajunya. Ketika mau makan beliau duduk di atas tanah. Ketika masuk masjid, beliau masuk bersama-sama dengan para sahabatnya, tidak membedakan diri dari mereka. Karena tidak menonjolkan diri, sampai salah seorang dari jamaah masjid

oleh

Uti Konsen.U.M.* ada yang bertanya kepada para sahabat, mana yang namanya Muhammad itu? Para sahabat menunjukkannya. Demikian seperti diceritakan dalam kisah Dhamam ibn Tsa’labah yang diriwayatkan oleh al Bukhari“ (Buku Al Quran Berjalan oleh Dr.’A’id ‘Abdullah al Qarni). Sebagai panduan untuk bersikap tawadhu adalah selalu merasa “Aku mempunyai banyak dosa, dan Aku mempunyai banyak kekurangan dan kesalahan.“ Orang – orang saleh zaman dahulu, terkenal sifat tawadhu mereka. Misalnya dalam menerima syariat Allah, tanpa berani mendebatnya atau berkilah darinya. Mereka melaksanakan semua perintah Allah secara sukarela tanpa harus mencari alasan rasional terlebih dahulu. Sikap tawadhuk ini membuat diri mereka selalu merasa belum sempurna dalam mengamalkan syariatNya, sehingga mereka merasakan dirinya belum pantas menerima keistimewaan dariNya. Salah satu contoh. Satu waktu Malik bin Dinar RA tidak ikut serta dalam rombongan kaum Muslim yang hendak salat istisqa (minta hujan). Orang-orang bertanya, “Mengapa engkau tidak ikut salat bersama kami?“ Ia menjawab, “Aku takut Allah SWT akan menurunkan hujan batu kepada kalian karena diriku. Sebab aku banyak berbuat

maksiat.“ ’Atha A-Sulaimi RA berkata, “Tawadhuk tidak terdapat dalam pundakmu yang selalu membungkuk. Namun, ia berada di dalam dadamu. Jika pundakmu membungkuk tapi dadamu membusung, engkau adalah munafik yang menyimpan kecongkakan di dalam hati. Janganlah menyembunyikan mulutmu mengelurkan kata-kata ketawadhukan, tetapi hatimu menyembunyikan ketakaburan. Allah Ta’ala sangat membenci orang yang lidahnya tawadhuk, sementara hatinya sombong.“ Seseorang bertanya kepada Syaikh ‘Abd Al-Salam. “Wahai Syaikh,apakah sikap tawadhuk yang sebenarnya?” Beliau menjawab, “Tawadhuk yang hakiki adalah engkau rela diperintah dalam kebaikan oleh orang yang lebih muda dari pada kamu, mau menerima nasihatnya, dan tidak segan belajar kepadanya. Sedangkan kesombongan adalah engkau tidak mau diperintah dalam hal kebaikan oleh orang yang lebih muda darimu, tidak mau menerima nasihatnya,dan gengsi untuk belajar kepadanya. Sesungguhnya, Allah sangat membenci orang-orang yang sombong... “ (Buku Meneliti Jalan Surga Bersama orang-orang Suci oleh ‘Abd Al-Wahhab Al Sya’rani). Orang yang sombong sangat dibenci Allah. Rasulullah SAW bersabda, “Orang-orang sombong akan dikumpulkan pada hari kiamat dalam bentuk debu yang diinjak-injak oleh manusia “

(HR.Tirmizi). Yazid bin Maisarah berkata, “Jika para ilmuan (ulama) tidak memiliki rasa tawadhuk, ilmu mereka akan menjadi anai-anai yang tidak membawa manfaat sedikitpun kepada umat. Ilmu yang dimiliki oleh orang-orang yang hilang rasa tawadhuknya tidak berguna di dunia dan hanya menjadi laknat di akhirat kelak.“ Ahnaf bin Qais, salah seorang ulama kondang zaman dahulu, sering terlihat duduk bersama anak-anak atau orang – orang biasa dalam sebuah jamuan. Dia tidak senang mendapat penghormatan yang berlebihan dari khalayak. Dalam sebuah walimah, ketika duduk bersama kalangan awam, dia berkata “Kedengkian kaum Muslimin kepada ulama adalah karena ulama tidak mau bergaul dengan orang-orang biasa. Banyak ulama yang merasa sebagai makhluk istimewa. Padahal perarasaan itu dapat melemahkan solidaritas kaum Muslimin. Patut anda ketahui, pengakuan sebagai makhluk yang istimewa di sisi Allah adalah mental para rabi Yahudi.“ Maka jelaslah “Dengan sikap tawadhu ini, orang lain akan jatuh hati kepada kita. Dengan sikap ini pula kita dapat membawa mereka mengikuti nasehat atau pun dakwah Islam yang kita serukan. Maka bawalah sikap ini, kapan dan kemana pun,“ demikian pesan A’id Abdullah al Qarni. Wallahualam. **

Berlari & Berproses? Saya ada membaca liputan khusus Pontianak Post, tanggal 31 Mei bahwa bupati Kubu Raya Muda Mahendrawan mengajak rakyatnya “berlari dan berproses” lebih cepat. Satu halaman penuh kami baca, ternyata ajakan yang sifatnya semu dan kenyataan di lapangan belum tersedia fasilitas untuk berlari lebih cepat. Marilah kita cek dan ricek kondisi sebenarnya mulai dari jalan raya Nipah Kuning, Berembang, sungai Udang, Jeruju Besar, Sungai Itik, Kalimas, Punggur Kecil, Sungai Sarem dan seluruh jalan di kecamatan Teluk Pakedai sungguh sangat memprihatinkan. Begitu juga di Serdam dan Rasau Jaya hingga Pinang Luar ke Kubu Padi. Melihat kondisi ini kami pesimis melihat kepemimpinan Bapak, karena kami belum merasakan nikmatnya berlalu lintas roda 4 di kawasan ini. (081352249559)

Uang Kertas Dicoret Saya sangat menyayangkan banyaknya orang (ataukah siluman?) yang mencoratcoret uang kertas nominal seribuan, lima ribuan, sepuluh ribuan. Biasanya dicoret dengan nomor telephone orang yang iseng tadi, mungkin agar nomornya lebih dikenal. Apapun itu alasannya, yang jelas hal ini sungguh pemandangan tak mengenakkan dilihat. Mengingat uang kertas itu menjadi kotor dan biasanya penjual tak menerima duit dengan coretan itu, bila kita hendak membayarkannya. Mohon instansi terkait bisa menindaklanjuti ulah tangan-tangan iseng tersebut, karena ini bisa merugikan kepentingan masyarakat banyak. (087818162181)

Padam Listrik di Paloh Saya masyarakat Paloh merasa kecewa dengan pelayanan PLN unit kecamatan Paloh kabupaten Sambas karena saya sebagai pelanggan sangat dirugikan atas pemadaman listrik yang berlangsung setiap hari. Padahal saya sebagai konsumen tak pernah telat untuk membayar tagihan listriknya, tetapi sepertinya pelayanan yang diberikan PLN untuk masyarakat Paloh sangat mengecewakan. (082124445544)

Dibohongi Dinkes Kesehatan gratis yang dijanjikan oleh Dinkes Singkawang hanyalah isapan jempol. Ini terjadi pada warga kami di Singkawang Tengah yang berobat di Puskesmas pasar dan masih ditarik bayaran hampir di tiap ruangan. Pembayaran ini kami kira atas inisiatif puskesmas, namun sepertinya bentuk ketidakberdayaan puskesmas terhadap pelayanan. Hal ini seperti diungkapkan petugas saat kami tanya kenapa kami membayar yang seharusnya gratis. Dijawab oleh si petugas, “bisa gratis kalau saja Dinkes menyediakan sarana penunjang. Ini saja bahan penunjang pemeriksaan tidak ada alias kosong.” Kalau Dinkes tak mampu gratis, kami warga masih mampu bayar pelayanan puskesmas. Tapi jangan diberi janji-janji kosong tanpa realitas di lapangan. (Yudhistira di Roban, 085393505578)

Mendukung FRKP Menyikapi tentang adanya pihak yang memfitnah FRKP yang dipimpin oleh Bruder Stephanus Paiman OFM.Cap, kami sangat mengurus keras oknum tersebut. Yang kami tahu dan rasakan bahwa FRKP itu berjuang untuk misi kemanusiaan dan berpihak pada kaum marginal tanpa pandang suku, agama dan ras. Secara swadaya, swakarsa dan swadana, tanpa pamrih...hidup FRKP! Jangan menyerah dan teruslah berjuang. Kami mendukungmu. (081345230421) Catatan redaksi : SMS ini mewakili dari sekian banyak sms yang masuk ke Redaksi bernada sama, memberikan dukungan atas keberadaan FRKP dengan misi kemanusiaannya.

KAHMI Jangan Vakum KAHMI (Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam) merupakan sebuah organisasi yang masih menempatkan diri pada isu isu kebangsaan, sebagai mana eksistensinya sama persis pada saat terbentuk. Dengan demikian menjadi penting

buat kader-kader agar organisasi ini dapat memberikan ruang aktualisasi seluas luasnya, untuk dapat memberikan konstribusi moral pada bangsa. Sebagai salah satu kader, saya menyayangkan kalau organisasi ini “hidup” hanya

pada saat ada event-event politik. Padahal banyak hal yang dapat diperbuat untuk kepentingan pembangunan daerah, memberikan masukan terhadap persoalan peningkatan mutu pendidikan, mendorong percepatan pembangunan infrastruktur dan banyak hal lainnya. Saya sependapat dengan Sekretaris KAHMI Cabang Ketapang, Tedy Wahyudin yang mengatakan bahwa organisasi ini harus tetap menjaga independensinya, dimana tidak mudah terjebak dengan hal-hal yang bersifat pragmatis. Karena, kalau sudah terjebak dengan hal yang bersifat pragmatis, maka akan sangat sulit untuk berpikir secara kritis dan obyektif. Mengingat kepengurusan ini sudah saatnya demisioner, diharapkan juga agar kader-kader dapat melanjutkan kepengurusan yang mendatang dengan lebih optimal dan tidak lagi vakum tanpa mengadakan kegiatan-kegiatan sebagaimana organisasi layaknya. Murzani Yan Kader KAHMI <murzani_yan@yahoo.co.id>

Pontianak Post

Terbit 7 Kali Seminggu. Izin terbit Menteri Penerangan RI No. 028/SK/Menpen/SIUP/A7. Tanggal 3 Februari 1986. Per­setujuan Peru­bahan Nama No: 95A/Ditjend. PPG/K/1998 Tanggal 11­September 1998. Alamat Redaksi dan Tata Usaha: Jalan Gajah Mada No. 2-4 Pontianak 78121. Kotak Pos 1036. Fax. (0561) 760038/575368. Telepon Redak­si: (0561) 735070.Telepon Iklan/Pema­saran:735071. Hunting (Untuk seluruh bagian) Fax. Iklan 741873/766022. Email: redaksi@pon­tianakpost.com. Penerbit: PT.Akcaya PERTAMA DAN TERUTAMA DI KALIMANTAN BARAT Utama Press Pontianak. Pembina: Eric Samola, SH, Dahlan Iskan. Komisaris Utama: Tabrani Hadi. Direktur: Untung Sukarti. Pemimpin Re­daksi/Penang­gung Jawab: B Salman. Redaktur Pelaksana: Khairul­rahman, Muslim Minhard, Donatus Budiono, Basilius Sidang Redaksi: Abu Sofian, Surhan Sani, Mela Danisari, Yulfi Asmadi, Andre Januardi, Mursalin, Robert Iskandar, Efprizan. Sekre­taris Redaksi: Silvina. Staf Redaksi: Marius AP, U Ronald, Deny Hamdani, Budianto, Chairunnisya, M Kusdharmadi, Hari KurniJawa Pos Group atama, Hendy Irwandi, Pracetak/Artistik: A Riyanto (Koordinator), Grafis: Sigit Prasetyo, Ilustrator: Kessusanto. Fotografer: Timbul Mudjadi, Sando Shafella. Biro Singkawang: Zulkarnaen Fauzi (Jl. Gunung Raya No.15 Telepon (0562) 631912). Biro Sambas: (Jl P Anom Telp (0562) 392683) Biro Sanggau: Anto Winarno (Jl. Sudirman No. 4 Telp. (0564) 21323). Biro Ketapang: Achmad Fachrozi, (Jl. Gajahmada No. 172. Telp. (0534) 35514). Kabupaten Pontianak: Hamdan, . Biro Sintang: Wahyu Ismir. Pema­saran/Sirkulasi: Kiki Fredrik S; Iklan: Dewiyanti.S. Percetakan: Surdi. Devisi Event: Budi Darmawan. Jakarta: Max Yusuf Alkadrie. Harga Lang­ganan per 1 Bulan dalam kota Rp 65.000,- (luar kota tambah ongkos kirim). Tarif iklan: Per mm kolom hitam putih Rp 25.000,- spot colour Rp 30.000,- full colour Rp 37.000,- Iklan baris Rp 15.000,- per baris (minimal 2 baris, mak­­si­mal 10 baris) pem­bayaran di muka. Telepon Langganan/Pengaduan: 735071. Iklan: 730251. Perwakilan Jakarta: Jl. Jeruk Purut-Al-Ma’ruf No.4 Pasar Ming­gu, Jakarta Selatan 12560. Telepon: 78840827 Fax. (021) 78840828. Percetakan: PT.Akcaya Pariwara Pontianak. Anggota SPS-SGP ISSN 0215-9767. Isi di luar tanggung jawab percetakan.


Pontianak Post

l

Jumat 3 Juni 2011

PONTIANAK bisnis

3

Kepemilikan di Bank akan Dibatasi Tak Peduli Asing atau Nasional JAKARTA--Bank Indonesia (BI) belum akan membatasi kepemilikan asing di bank. Namun, BI akan mengatur kepemilikan saham maksimal per pihak. Upaya ini dilakukan untuk menghindari pertumpuan hak dan tanggung jawab di segelintir pemodal. “Sebenarnya bukan pembatasan kepemilikan asing yang kita atur. Tapi pembatasan kepemilikan per pihak. Tak peduli pihak itu asing atau nasional,” kata Gubernur Bank Indonesia (BI) Darmin Nasution. Dia menambahkan, ke depan, hanya pemerintah yang boleh memiliki saham mayoritas di bank. Untuk swasta, akan ada pembatasan. Sehingga, tidak akan ada lagi perorangan ataupihakyangmemilikisaham bank hingga 99 persen. “Nanti kalau dia nipu sendiri, kena

aja bank itu dibikin. Padahal uang juga bukan uang dia. Itu kan uang orang banyak,” kata Darmin. Darmin mengatakan, di semua negara, ada pembatasan kepemilikan di bank. Ia belum bersedia menyebut kapan dan besaran porsi pembatasan. Namun, kata Darmin, batasannya pasti di bawah 50 persen, atau tidak ada pemegang saham mayoritas. “Itu pasti di bawah 50 persen,” katanya.Dalam daftar negatif investasi yang ditetapkan pemerintah, investor asing boleh menguasai saham bank hingga 99 persen. Sejumlah bank swasta dengan aset cukup besar seperti BCA, Danamon, BII, CIMB Niaga, dan Permata, saat ini dikuasai asing. Dibandingkan dengan negara-negara lain di kawasan ASEAN, Indonesia tergolong sangat terbuka terhadap pemodal asing di industri keuangan. Untuk menjaga prinsip kehati-hatian dan tatakelola korporasi, Menkeu Agus Martowardojo meminta industri

keuangan memperbesar porsi saham publik. “Kalau nanti perusahaan itu makin baik ditata, yang saya rekomendasikan harus menjadi perusahaan publik, dan sahamnya harus sebesarbesarnya dimiliki oleh publik, supaya analis-analis bisa ikut mengawasi dan media juga ikut mengawasi,” kata Menkeu. Agus mencontohkan industri perbankan yang meskipun sudah banyak yang listing di bursa, namun saham publiknya masih minim. “Itu karena peningkatan saham asing, karena merger. Nah itu harus bisa didorong supaya lebih besar sahamnya ada di publik. Malah ada bank yang delisting!,” kata Agus. Menkeu meminta Bank Indonesia dan Badan Pengawas Pasar Modal - Lembaga Keuangan (Bapepam-LK) memanggil bank yang berniat delisting. Saat ini, bank yang menyatakan niatnya untuk delisting adalah CIMB Niaga. Bank terbuka yang telah lebih dulu delisting adalah Bank Muamalat. (sof)

Nick Hanoatubun/Rm

PAMERAN MUTIARA: Pengunjung sedang mengamati Mutiara yang dipamerkan di SMESCO UKM, Jakarta,Kamis(2/6).Pam-

eran kerajinan dan produk dalam negeri ini berklangsung dari tanggal 1-5 Juni 2011.

BBM Nonsubsidi Perang Harga JAKARTA - Pasar BBM nonsubsidi makin ketat. Karakter konsumen Indonesia yang sensitif pada harga, membuat para penjual BBM nonsubsidi bersaing dalam pricing strategy. Akibatnya, perang harga BBM nonsubsidi pun makin sengit. VP Komunikasi PT Pertamina Mochamad Harun mengatakan, pricing strategy merupakan salah satu cara Pertamina untuk bersaing di pasar BBM nonsubsidi. Bahkan, Pertamina akan menempuh cara yang cukup ekstrem, yakni mempercepat frekuensi penyesuaian harga. “Selama ini kan harga dievaluasi tanggal 1 dan 15 tiap bulan. Nanti, akan dipercepat, bisa satu minggu, tiga hari, atau dua hari,” ujarnya saat ditemui di DPR, Rabu (1/6). Sebagaimana diketahui, ketika harga Pertamax melambung hingga di atas Rp 9.000 per liter, konsumsi Pertamax turun menjadi 1.800 kiloliter per hari. Padahal, sebelumnya, ketika harga Pertamax masih di kisaran Rp 7.000 per liter, konsumsi Pertamax bisa mencapai 2.500 kiloliter per hari. Sebenarnya, kata Harun, Pertamina ingin melakukan penyesuaian harga BBM nonsubsidi setiap hari, seperti yang diberlakukan di banyak negara lain. “Tapi, kami dapat masukan dari operator SPBU yang merasa kesulitan, jadi realistisnya mungkin ya satu minggu sekali, atau tiga, maksimal dua hari sekali,” katanya. Sebagaimana diketahui, Pertamina sudah mencoba menerapkan evaluasi harga per dua hari. Setelah menaikkan harga Pertamax cs cukup signifikan pada 16 Mei, Pertamina kemudian menurunkan harga pada 30 Mei lalu. Di Jakarta, harga Pertamax turun dari Rp 9.250 per liter menjadi Rp 8.900 per liter. Adapun harga Pertamax Plus turun dari Rp 9.550 per liter menjadi Rp 9.250 per liter. Di Surabaya dan sekitarnya, harga Pertamax turun dari Rp 9.550 per liter menjadi Rp 9.200 dan Pertamax Plus turun dari 9.750 per liter menjadi

Rp 9.450 per liter. Namun, dua hari kemudian, pada 1 Juni, Pertamina kembali menurunkan harga. Di Jakarta, harga Pertamax turun dari Rp 8.900 per liter menjadi Rp 8.400 per liter dan Pertamax Plus turun dari Rp 9.250 per liter menjadi Rp 8.850 per liter. Adapun di Surabaya, harga Pertamax turun dari Rp 9.200 per liter menjadi Rp 8.900 per liter dan Pertamax Plus turun dari 9.450 per liter menjadi Rp 9.250 per liter. Jika dicermati, penyesuaian harga Pertamina tersebut tidak terlepas dari persaingan dengan kompetitornya. Di Jakarta, ketika pada 30 Mei Pertamina menurunkan harga Pertamax cs sekitar Rp 350 per liter, Shell pun ikut menurunkan harga hingga Rp 600 per liter. Akibatnya, harga BBM Shell Super 92 menjadi Rp 8.450 per liter, lebih murah dari Pertamax yang Rp 8.900 per liter. Namun, sejak 1 Juni, harga Pertamax menjadi lebih murah karena diturunkan lagi menjadi Rp 8.400 per liter. Dengan penurunan 1 Juni lalu, harga Pertamax cs Pertamina menjadi sangat kompetitif. Tercatat, di Jakarta, Shell memasang harga Rp 8.450 per liter untuk Super (RON 92) dan Super Extra Rp 8.900 per liter. Adapun Petronas memasang harga Rp 8.450 per liter untuk Primax 92 dan Primax 95 Rp 9.200 per liter. Sedangkan Total membanderol Performance 92 seharga Rp 8.450 per liter dan Performance 95 sebesar Rp 8.900 per liter. Harun menambahkan, selain mempercepat evaluasi harga, Pertamina kini juga menerapkan sistem kluster untuk penjualan Pertamax cs. Selama ini, Pertamina menetapkan harga sama untuk setiap region. Misalnya, harga di Unit Pemasaran (UPMs) III yang meliputi Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi (Jabodetabek) semua ditetapkan sama. “Dulu ada perbedaan harga khusus untuk SPBU bersaing, tapi sekarang skemanya diubah,” terangnya. SPBU bersaing adalah SPBU yang berdekatan dengan SPBU kompetitor. (owi)

Muhamad Ali/Jawa Pos

TERBARU: Mukiat Sutikno, Vice President Director PT Hyun-

dai Mobil Indonesia.


Pontianak Post

4

Jumat 3 Juni 2011

Ratus V-Spa

Merawat Alami ‘Organ Intim’ Wanita Setiap wanita pasti ingin tampil cantik luar dalam. Banyak perawatan tubuh yang ditawarkan oleh salon-salon untuk menjaga kecantikan dan kesehatan bagi wanita. Tak hanya perawatan tubuh, wajah, dan rambut saja, perawatan organ intim wanita (vagina) juga merupakan salah satu perawatan yang banyak dijumpai di spa-spa kecantikan dan menjadi perhatian kaum hawa saat ini.

R

atus V Spa wangi. Ratus V Spa meng- pas dengan jarak vaginanya,” sekali jika vagina dalam konsudah mulai gunakan bahan-bahan alami cetus pemilik salon yang be- disi normal. Namun jika t e r d e n g a r rempah herbal yang memiliki ralamat di kompleks Gading vagina bermasalah, dalam gaungnya se- aroma kuat dan memiliki an- Premier, Ruko No 4, Sei Raya artian mengalami keputihan atau kelebihan cairan, jalan dengan tiseptik. “Yang paling baik Dalam Pontianak ini Ratus boleh dilakukan oleh alangkah baiknya dilakukan dikenalnya untuk digunakan adalah sirih. p e r a w a t a n Untuk menambah aroma, wanita yang belum menikah setiap dua minggu sekali,” Spa untuk tubuh dan ram- serai dan manjakani juga maupun yang telah menikah katanya. Saat yang baik untuk dan melahirkan anak, but. Yanna Rezki Siregar karena aman dilaku(30), pemilik Lovina kan. “Ada sedikit perSpa menceritakan pada Proses V-Spa bedaan dalam melakudasarnya ratus merupa- Penguapan dilakukan dengan kan penguapan ratus kan tradisi putri-putri ramuan herbal. Bahan-bahan untuk wanita yang bekeraton. “Pada zaman direbus, lalu dituang ke dalam lum menikah maupun dahulu, selain diguwadah keramik atau kaca. yang telah menikah. nakan untuk vagina, Karena vagina wanita ratus digunakan oleh - Upayakan uap yang dihasilkan yang belum menikah putri-putri keraton untak terlalu panas. Saat penagak sensitif, maka tuk rambut mereka,” guapan dilakukan, duduklah WANGI : Ratus V Spa menggunakan bahanpenguapan dilakuujarnya mulai mendi atasnya dan ditutup kain bahan alami rempah herbal, antara lain sirih, kan dengan tungku jelaskan. Namun pada sarung, atau lainnya. Bisa juga serai, manjakani yang kesemua bahan dihanmasa sekarang, ratus curkan, kemudian dibakar dengan briket kayu yang agak tertutup duduk di kursi khusus yang dengan tujuan panas untuk rambut diting- cendana. bolong di tengahnya, semenyang dialirkan tidak galkan karena sudah tara mangkuk berisi air rebubanyak shampoo dengan ikut digunakan. Tapi, kompo- terlalu kuat. Beda perlakusan ditaruh tepat dibawahnya. wangi beragam dan lebih sisi utamanya ya tetap sirih,” kannya untuk wanita yang - Lama penguapan 10 – 15 memikat ketimbang wangi beber perempuan yang juga telah melahirkan. Tungkunya menit sampai uap habis. Karrempah-rempahan. “Akh- bekerja sebagai desainer akan dibuka agar panas yang ena fokusnya ke arah organ dialirkan lebih optimal,” irnya, hanya ratus untuk interior ini. intim, penguapan dianjurkan Lebih lanjut ia menjelaskan bebernya. daerah intim kewanitaanlah tidak terlalu sering dilakukan, Banyak statement menyang masih eksis dan lebih bahwa Ratus V Spa terdiri dari maksimal dua kali seminggu. populer hingga sekarang,” dua jenis, yakni ratus rebus genai ratus yang mengeBila berlebihan, dikhawatirkan tambah perempuan kelahi- dan ratus bakar. “Ratus re- mukakan bahwa ratus akan keseimbangan pH vagina bus digunakan dengan cara membuat vagina menjadi ran Pontianak ini. akan terganggu. Yanna menjelas- merebus ramuan rempah, ke- keset, menurutnya itu kurang kan bahwa Ratus mudian uapnya diarahkan ke tepat. Yanna sendiri berKhasiatnya : V Spa merupa- daerah vagina. Namun ratus pendapat, ratus vagina hanya Spa ini baik dijalani, terutama kan perawatan rebus memiliki kekurangan akan mengurangi cairan bermenjelang pernikahan untuk yang hanya yaitu panasnya tidak tahan lebihan pada vagina, bukan melemaskan otot dan saraf yang khusus un- lama. Waktu efektifnya jauh menjadikannya keset. “Kalau tegang. Juga baik jika dilakukan pada masa nifas untuk mengemtuk daerah lebih pendek ketimbang ratus keset itu artinya vagina akan balikan kelenturan vagina, menintim ke- bakar,” bebernya. Semen- terlalu kering,” bebernya. guatkan otot dasar panggul, dan w a n i - tara untuk ratus bakar send- Selain itu, banyak juga yang memulihkan kondisi tubuh. t a a n . iri, prosesnya menggunakan mempercayai ratus daSpa ini briket kayu. Adapun briket pat mengobati sangat kayu yang digunakan adalah keputihan. “Itu briket kayu cendana. “Akan juga kurang temelakukan ralebih baik jika menggunakan pat. Ratus hanya tus vagina adalah briket kayu cendana karena akan menguransetelah menstruasi. berkha- menambah aroma rempah,” gi efek-efek negatif Tidak disarankan siat ser- ucap perempuan penghobi dari keputihan dan bagi wanita yang ta ber- nail art dan renang ini. Ia bukan mengobatkondisi vaginanm a n f a a t sendiri tidak menyarankan inya. Untuk menya sedang beruntuk mem- penggunaan briket batu bara gobati keputihan, masalah (dalam b e r s i h k a n untuk Ratus V Spa karena disarankan untuk artian lecet atau dan mera- aroma yang dihasilkan den- konsultasi ke dokter luka) melakukan Ratus V Spa wat kes- gan penggunaan briket kayu atau jika malu, bisa ehatan cendana akan jauh lebih kuat diatasi dengan meminum karena akan menyebabkan perih. Begitu juga wanita yang daerah ketimbang menggunakan jamu,” ujarnya. Meskipun ratus sangat baik sedang dalam masa nifas dan intim briket batu bara. Proses Ratus V Spa ini dilakukan, tetapi perawatan habis melahirkan, karena k e wan- sendiri dengan penguapan ini tidak disarankan untuk akan menyebabkan panas atau pengasapan pada daerah dilakukan setiap hari. Dikha- berlebihan di area vaginanwatirkan, dengan ratus setiap ya. “Sebaiknya beri rentang intim kewanitaan. Sebelum menjalani Ratus hari vagina akan menjadi waktu lebih kurang satu bulan setelah masa nifas atau melaV Spa, ada tahapan-tahapan terlalu keset atau kering. hirkan barulah melakukan yang harus dilakukan. Yang “Idealnya, ratus vagina ratus vagina ini,” tupertama adalah massage dilakukansatu tup perempuan atau totok di sekitar area b u l a n 30 tahun ini. vagina guna memperlancar (del) aliran darahnya. Selanjutnya, vagina akan dibersihkan dengan cairan pembersih khusus vagina yang memiliki kadar Ph yang sesuai untuk vagina atau dengan air rebusan Tidak boleh setiap hari dilakukan karena bisa daun sirih. “Pemmembuat vagina keset bersihan daerah Idealnya bagi yang normal, dilakukan sebulan vagina dilakukan itaan. Khasatu kali secara pribadi oleh siatnya antara lain dapat Saat yang baik ratus v-spa setelah menstruasi customer sendiri,” mengurangi cairan berTidak disarankan bagi wanita dengan kondisi lebihan pada vagina, beber Yanna. Yang teravagina bermasalah menghilangkan aroma khir, barulah proses Ratus V Paling cepat, satu bulan setelah ibu tak sedap pada vagina, Spa itu dilakukan. “Customer melahirkan dan masa nifas. memperlancar aliran akan duduk dengan posisi darah di sekitar area mengangkang di kursi yang vagina dan menjadi- dibawahnya terdapat tungku kan vagina bersih dan dengan jarak tertentu yang

Rules of Ratus V Spa

FOTO-FOTO : DELIANA/FORHER P-POST


Pontianak Post

Jumat 3 Juni 2011

INTERNASIONAL

Naoto Kan Mundur saat Musim Gugur

TUNISIA

Hilang di Lepas Pantai Lebih 200 migran hilang di Laut Tengah (Mediterania) setelah satu kapal yang berusaha masuk ke Eropa pecah, kata kantor berita negara Tunsia, Tap. Pengawal pantai Tunisia menyelamatkan lebih dari 550 orang namun banyak yang diduga tenggelam dalam kepanikan ketika mereka ingin melompat dari kapal, kata laporan itu. Operasi untuk menolong para calon migran itu bermula di lepas pantai pulau Kerkennan, Tunisia, hari Rabu (1/6). Tap menyebutkan dua orang dipastikan tewas dalam operasi ini, tujuh orang mengalami lukaluka, dan dua wanita hamil dibawa ke rumah sakit. Pada Rabu malam 193 orang yang selamat dipindahkan ke kam Shusha di dekat perbatasan Libia-Tunisia. Para migran yang kebanyakan berasal dari Afrika itu berada di kapal yang berlayar dari Libia ke Italia.Sekitar 385 orang lainnya direncanakan dipindahkan ke kam tersebut pada Kamis pagi. Kapal migran ini pecah ketika berada di laut berombak besar, hari Selasa. Ribuan migran mengungsi ke Italia sejak pemberontakan rakyat terjadi di Afrika utara. (BBC)

SURIAH

Tentara Gempur Rastan Pasukan pemerintah Suriah menggempur Rastan di bagian tengah negara tersebut dan menyebabkan sedikitnya 15 korban jiwa, kata para aktivis. Lebih dari 50 orang dilaporkan terbunuh di Rastan sejak operasi militer di sana mulai digelar pada akhir pekan. Serangan tersebut dilaporkan terjadi meski pemerintah Presiden Bashar alAssad menawarkan amnesti dan membebaskan ratusan tahanan. Prakarsa yang digulirkan pemerintah Presiden Assad tersebut dianggap sepi oleh kalangan oposisi Suriah. Kelompok-kelompok oposisi, yang bertemu di Turki, mengatakan konsesi yang diberikan pemerintah itu sudah terlambat, lapor kantor berita Agence France-Presse (AFP). Komite Koordinasi Lokal, organisasi yang ikut menggalang dan membuat dokumenstasi demonstrasi di seluruh Suriah, menerbitkan daftar nama orang-orang yang dikatakan lembaga itu terbunuh di Rastan dalam gelombang gempuran meriam artileri dan tank. Komite mengatakan serangan tersebut menghantam sedikitnya dua masjid dan sebuah pabrik roti dan beberapa rumah yang ambruk sehingga menewaskan seluruh keluarga yang menghuninya. Lebih dari 1.000 orang terbunuh di Suriah sejak gelombang perlawanan terhadap Presiden Assad mulai bergulir bulan Maret, kata para aktivis. Laporan-laporan dari Suriah sulit diverifikasi secara independen karena wartawan asing tidak diizinkan memasuki negara Timur Tengah ini. (BBC)

5

Dinilai Gagal Tangani Krisis, PM Jepang Nyaris Terjungkal

BUANG: Seorang petani membuang mentimun ke dalam sebuah penampungan.

AFP PHOTO/ JORGE GUERRERO

WHO: Mentimun Maut Dipicu Varian Baru Bakteri LONDON - Teka-teki soal kasus mentimun maut yang sejauh ini telah merenggut 18 nyawa di Eropa akhirnya terkuak.Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) menyatakan kemarin (2/6) bahwa wabah Escherichia coli atau E. coli dalam tragedi mentimun maut, yang juga menyebabkan ratusan penduduk di Eropa menderita gangguan pencernaan dan ginjal, tersebut merupakan varian baru. “Ini jenis baru yang unik dan belum pernah dilihat sebelumnya. Jenis (bakteri) ini memiliki karakter beragam dan jauh lebih berbahaya serta mematikan,” ungkap Hilde Kruse, pakar kesehatan pangan WHO. Penelitian genetika awal oleh WHO nmenunjukkan bahwa bakteri yang ditemukan pada mentimun di Jerman itu adalah bentuk mutasi dari dua jenis E. coli. Yakni, enteroaggregative dan enterohemorrhagic. Karena sifatnya jauh lebih agresif daripada E. coli pada umumnya, tidak heran jika infeksi bakteri tersebut menimbulkan kematian. Selain menewaskan 18 orang (16 warga Jerman), wabah E. coli itu mengakibatkan 1.500 orang terka-

par dan dirawat di rumah sakit. Dari jumlah itu, 470 di antaranya malah kena komplikasi gagal ginjal. Rata-rata, mereka menderita gangguan ginjal (hemolytic uremic syndrome atau HUS) dan perdarahan usus (enterohaemorrhagic E. coli atau EHEC). Setelah menemukan jenis bakteri yang membuat panik dan waswas sembilan negara Eropa itu, WHO berusaha mencari tahu penyebab lahirnya jenis E. coli baru tersebut. Menurut Kruse, bakteri sangat jarang mengalami mutasi terus menerus. “Tidak biasanya bakteri semacam E. coli berevolusi dan bertukar gen terus menerus,” ungkapnya. Kendati demikian, keanehan semacam itu kadang terjadi. “Dunia bakteri memang sangat dinamis. Setiap saat bisa terjadi perubahan. Dan, bakteri pada manusia serta hewan memang seringkali bertukar gen,” ucap dokter perempuan tersebut. Fenomena itulah yang membuat manusia sering terinfeksi virus yang semula hanya menyerang binatang. Contohnya, wabah virus Ebola beberapa waktu lalu. Dia mengimbau para pakar untuk meneliti kesehatan hewan ternak di Eropa. Sebab, belum tentu

wabah E. coli berasal dari mentimun atau selada dan tomat. “Kita patut mencurigai faktor binatang. Bisa jadi E. coli itu berasal dari pupuk kandang yang digunakan sebagai rabuk tanaman,” jelasnya. Untuk mencegah meluasnya wabah E. coli yang semula menjangkiti warga di utara Jerman itu, negara-negara Eropa mengimbau agar warganya menghindari makanan mentah. Terutama mentimun, tomat, dan selada. Pemerintah Rusia pun kemarin menghentikan seluruh impor sayuran dari Uni Eropa (UE). Jika terpaksa harus mengonsumsi sayuran atau buah mentah, warga diminta mencuci dengan seksama. Bila perlu, buah dan sayuran mentah dikupas lebih dulu sebelum disantap. Pejabat UE berharap, wabah yang menghantui Eropa itu segera berlalu. Apalagi, masa inkubasi bakteri biasanya hanya sekitar tiga sampai delapan hari. Pada kasus biasa, pasien yang terinfeksi E. coli akan sembuh dalam waktu 10 hari. “Semoga tak sampai terjadi transmisi sekunder yang bisa berakibat fatal pada anak-anak,” ungkap Jubir WHO Aphaluck Bhatiasevi. (AP/AFP/BBC/hep/dwi)

TOKYO - Krisis nuklir di Jepang benar-benar memukul pemerintahan Perdana Menteri (PM) Naoto Kan. Karena dinilai gagal dalam penanganan bencana gempa bumi dan tsunami pada 11 Maret lalu, yang berbuntut krisis nuklir berlarut-larut, pemimpin Partai Demokratik Jepang (DPJ) itu nyaris terjungkal di parlemen kemarin (2/6). Untungnya, Kan berhasil lolos atau selamat dari mosi tidak percaya di parlemen yang dilancarkan oposisi. Berkat manuver kubu politikus 64 tahun itu, mosi tidak percaya dapat digagalkan. Sebanyak 293 suara menolak, dan hanya 152 suara anggota parlemen yang mendukung Kan lengser. Sebelum mosi itu diperdebatkan di parlemen kemarin, Kan telah menyatakan kepada partainya bahwa dirinya siap mengundurkan diri jika krisis nuklir pasca bencana tersebut mulai terkontrol. Bahkan, dia harus menghadapi tekanan dari figur-figur penting di internal partainya. Lantas, Kan menawarkan diri untuk mundur pada musim gugur (September) mendatang. Lewat penawaran tersebut, mantan menteri keuangan Jepang itu berupaya membeli waktu agar dapat mempersiapkan anggaran ekstra untuk mendanai pembangunan kembali Jepang pasca gempa dan tsunami. Meskipun tidak menyelesaikan krisis politik dan kebijakan di Jepang, tawaran Kan mampu mengendurkan ancaman dari para pembangkang di partainya pada menit-menit terakhir. Mantan PM Yukio Hatoyama, politikus dari satu partai dengan Kan, yang sebelum-

nya menyatakan mendukung mosi tidak percaya akhirnya berbalik arah. Sebelum rapat parlemen, sejumlah tokoh senior DPJ mengindikasikan dukungan mereka pada mosi tidak percaya yang digalang oposisi. Namun, pada detik terakhir Kan meminta diadakan pertemuan partai dan minta dukungan menolak mosi tidak percaya tersebut. Berbicara kepada para anggota parlemen dari DJP, Kan menyatakan bahwa dirinya akan mundur nanti. “Saya ingin generasi lebih muda mengambil alih berbagai tanggung jawab begitu saya menyelesaikan peran tertentu yang perlu saya lakukan. Termasuk bekerja keras menangani musibah atau bencana,” tutur Kan. Gempa dan tsunami telah menewaskan ribuan orang dan mengakibatkan PLTN PLTN Fukhusima Dai-ichi, sekitar 250 km timur laut Tokyo, rusak. Meski sebagian rakyat Jepang menyatakan puas dengan penanganan pasca gempa oleh pemerintahan Kan, anggota parlemen dari oposisi merasa pemerintah lambat menyelesaikan krisis nuklir. Kan merupakan PM Jepang kelima dalam lima tahun terakhir. Semua pemimpin tersebut berakhir dengan satu keputusan, yakni mengundurkan diri. Mosi tidak percaya diajukan oleh sejumlah politisi dari fraksi oposisi utama, Partai Demokratik Liberal (LDP). Juga koalisi mereka dari Partai Komeito Baru, dan Partai Matahari Terbit. LDP menilai, Kan gagal menangani proses rekonstruksi dan upaya pemulihan pasca tsunami serta krisis nuklir. (Rtr/AFP/cak/dwi)

Bentrokan di Yaman akan Semakin Marak

AFP PHOTO /AHMAD GHARABLI

JAGA: Warga yang loyal kepada pihak oposisi berjaga dengan senjata yang siap ditembakkan.

Sekitar 100 pejuang bersenjata yang loyal pada pemimpin Kabilah di Yaman bentrok dengan pasukan keamanan di pinggir utara ibu kota, Sana’a. Kemarin, ratusan pejuang kabilah Hashid berhasil mencapai kota. Para pemimpin kabilah mengatakan ribuan lagi petempur sedang bergerak menuju ke kota untuk mendukung

pemimpin mereka, Sheikh Sadiq al-Ahmar. Gerak maju pasukan kabilah ini memperlihatkan bentrokan antara pihak oposisi dan tentara pendukung pemerintah kemungkinan akan semakin marak. Sementara itu, pasukan pemerintah melepaskan tembakan terhadap para pengunjuk rasa di kota selatan yang sedang bergolak, Taiz. Presiden

Ali Abdullah Saleh menolak untuk mengundurkan diri meskipun sudah berlangsung berbulan-bulan demonstrasi yang menentang 33 tahun kekuasaannya. Puluhan orang terbunuh dan banyak yang luka-luka di Sana’a sejak gencatan senjata gagal dua hari lalu, memaksa banyak penduduk melarikan diri dari ibu kota Yaman itu. (BBC)

PBB : “Kejahatan Perang” di Libia Tim investigasi Persatuan Bangsa-Bangsa (PBB) menuduh pasukan pemerintah Libia melakukan kejahatan perang dan tindakan kriminal melawan kemanusiaan. Pegiat hak asasi manusia (HAM) mengatakan mereka menemukan bukti tindakan kriminal pembunuhan dan penyiksaan yang menunjuk keterlibatan pemimpin Libia, Muammar Gaddafi. Sebelumnya, pasukan NATO telah memperpanjang misi mereka di Libia sampai 90 hari kedepan. Serangkaian ledakan dilaporkan terjadi di Tripoli Kamis pagi ini dan pesawat tempur terdengar terbang melewati kota itu. Nato telah melakukan operasi serangan udara di Tripoli dalam beberapa bulan terakhir. Dalam penelitiannya, tim in-

SENJATA : Tentara pemberontak sedang memperbaiki senjata berat untuk menghadapi serangan pasukan yang loyak pada pemimpin Libya Muammar Gaddafi.

vestigasi PBB yang terdiri dari tiga orang pegiat HAM menemui kedua kubu di Libia, pegiat HAM lokal, petugas medis dan keluarga tawanan. Mereka mewawancarai 350 orang di daerah pro-pemerintah, kantong pemberontak dan kamp pengungsi diluar perbatasan.

“Berdasarkan amanah untuk menginvestigasi kejahatan yang dilakukan di Libia, pihak komisi berkesimpulan bahwa kejahatan melawan kemanusiaan dan kejahatan perang telah dilakukan oleh pasukan pemerintah di Libia,” ujar komisi itu dalam sebuah pernyataan. (BBC)


politik & hukum

6 politik

Golkar Harus Segera Bersikap PUBLIKASI Lembaga Survei Indonesia yang menyebutkan penurunan suara Partai Golongan Karya, t e r n y at a m e n ja d i catatan serius. Ketua Dewan Pertimbangan Partai Golkar Akbar Tandjung menilai, harus ada pengkajian atas turunnya suara Golkar yang berdasar data LSI menjadi sekitar 12,5 persen. “Kalau trennya turun, maka faktanya Akbar Tandjung masyarakat tidak menilai (Golkar) postif,” ujar Akbar usai peringatan Hari Lahir Pancasila 1 Juni di gedung parlemen, Jakarta, Rabu (1/6). Menurut Akbar, penurunan itu bisa menjadi bahan masukan dan peringatan bagi Partai Golkar. Disebut-sebut sejumlah pihak di internal Golkar, bahwa ada korelasi penurunan perolehan suara dengan keberadaannya di Sekretariat Gabungan. Akbar menilai, semua harus berdasarkan pemikiran yang objektif. “Saya tidak bisa mengatakan ada korelasi langsung dengan Setgab,” jawabnya. Akbar menilai, ada empat faktor yang menyebabkan penurunan suara Golkar berdasarkan survei. Pertama, publik menganggap Partai Golkar tidak sungguh-sungguh menjalankan kinerjanya untuk kepentingan rakyat. Faktor kedua, Partai Golkar belum memiliki sikap kritis terhadap kebijakan pemerintah. Pada faktor yang ketiga, kata Akbar, publik menilai Golkar tidak konsisten dalam sikap politik, salah satunya kasus Bank Century. Dan faktor terakhir atau keempat, Partai Golkar memang terlalu dekat dengan pemerintah. “Karena itu, perlu ada pengkajian,” jelasnya.Meski belum bisa disimpulkan, Partai Golkar selama ini menjadi anggota koalisi yang paling kritis. Namun, posisi ini bagi Akbar harus diingatkan. Apakah kepentingan rakyat itu sudah terwakili melalui kekritisan Partai Golkar. “Golkar harus menjalankan fungsi intermediasi kepentingan rakyat,” jelasnya. Akbar menambahkan, jika intermediasi ternyata menghadapi situasi kritisi, tentu Partai Golkar harus berani mengambil pilihan politik. Akbar tidak menyebut keluar dari koalisi, melainkan pilihan politik yang menjadi ukuran Partai Golkar. “Kita lihat bagaimana opini masyarakat, ada tren membaik atau tidak. Kalau tidak ada tren naik, ini tanda-tanda Partai Golkar harus mengambil sikap,” tandasnya. (bay)

sosok

Tak Mau Kultuskan Soekarno POLITISI berlatarbelakang artis, Theresia E.E Pardede yang akrab disapa Tere, tak mau terjebak pada pengkultusan figur Presiden pertama RI, Soekarno. Bagi dia, peringatan Pidato Bung Karno 1 Juni 1945 harus dilihat sebagai apresiasi terhadap pemikiran besar Soekarno mengenai Pancasila. “Inilah kekayaan intelektual Theresia E.E Pardede bangsa yang harus bisa diaktualisasikan dan dilindungi, bukan lagi hanya pengkultusan terhadap tokohnya (Soekarno, Red),” kata Tere di Jakarta, kemarin (2/6). Menurut anggota Fraksi Partai Demokrat, itu, Pancasila tak cukup sekedar menjadi perwujudan simbol atau kenangan sejarah. “Pancasila harus mampu menjadi jawaban atas permasalahan yang sekarang dihadapi bangsa Indonesia,” ujar pelantun tembang Aku Patut Membenci Dia, itu. Tere mencontohkan terdesaknya eksistensi kebudayaan lokal, keseragaman nilai, hingga hilangnya identitas dan karakter bangsa. Daftar permasalahan kolektif bangsa semakin panjang dengan maraknya korupsi, terorisme, konflik horizontal, dan beredarnya ideologi yang bertentangan dengan semangat kebhinekaan. “Seyogyanya ini tidak hanya dilihat dalam perspektif teknis prosedural semata. Tapi, lebih jauh dari itu, yakni rendahnya pemahaman terhadap nilai -nilai Pancasila dalam aktifitas bernegara dan bermasyarakat,” kritik Tere yang terpilih dari dapil Jawa Barat II, yakni Kabupaten Bandung dan Bandung Barat, itu. Solusinya, imbuh Tere, adalah mensinergikan nilai-nilai Pancasila dalam sistem pendidikan nasional. “Diterapkan sejak dini baik secara formal maupun informal, dengan disertai pendekatan emosional melalui transformasi budaya,” tuturnya. (pri)

Pontianak Post

l

Jumat 3 Juni 2011

Kejaksaan Curigai Pejabat Tinggi Terlibat Dugaan Korupsi di Kementerian Pekerjaan Umum JAKARTA – Kejaksaan Agung (Kejagung) terus menelusuri kasus korupsi proyek pengelolaan irigasi dan sumber daya air di Direktorat Jenderal Sumber Daya Air (SDA), Kementerian Pekerjaan Umum (PU). Korps Adhyaksa itu membuka kemungkinan adanya tersangka

baru dalam kasus yang diduga merugikan negara Rp 6,5 miliar tersebut. ’’Jika ada fakta baru yang kami temukan, akan ada tersangka baru,’’ kata Kepala Pusat Penerangan Hukum (Kapuspenkum) Kejagung Noor Rachmat di Jakarta kemarin (2/6). Noor mengatakan, jajaran penyidik di Jaksa Agung Muda Pidana Khusus (JAM Pidsus) terus berupaya membongkar kasus yang melibatkan dua pejabat Ditjen SDA itu. Terutama adakah pejabat tinggi yang ikut

mengetahui dan membiarkan proyek abal-abal tersebut. ’’Bisa saja ada pejabat tinggi yang terlibat,’’ katanya. Dua pejabat yang sudah ditetapkan sebagai tersangka adalah Bambang Turyono dan Sumudi Kartono. Mereka diduga meneken dokumen palsu dan markup untuk Konsultan Proyek Water Resources and Irrigation Management Project (WISMP) pada 2007. Namun, Bambang dan Sumudi belum ditahan kendati dikenai cekal (cegah dan tangkal) selama setahun.

Perusahaan asal Italia, C Lotti, sebagai rekanan dalam proyek tersebut juga ikut diringkus. Pimpinan C Lotti, Giovanni Gandolfi, ditetapkan sebagai tersangka sekaligus ditahan. Gandolfi sudah mengembalikan Rp 6,5 miliar kepada Kejagung. ’’Meski begitu, tak ada penangguhan penahanan,’’ tegas Noor. Modus mereka adalah dengan tagihan fiktif. Gandolfi menggunakan sejumlah dokumen palsu untuk menagih pembayaran jasa konsultan. Di antaranya melalui nota pembayaran kuitansi,

invoice, dan billing statement. Proyek dengan dana Rp 27 miliar dan USD 800 ribu itu ditengarai korup di tiga provinsi. Yakni, DKI Jakarta, Jawa Barat, dan Jawa Timur dari 14 provinsi yang direncanakan. Bambang dan Sumudi dijerat pasal 2 ayat 1 dan atau pasal 3 UU Nomor 31 Tahun 1999 sebagaimana UU Nomor 20 Tahun 2001 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi junc to pasal 55 ayat 1 ke-1 KUHP. Mereka dituduh memperkaya diri sendiri atau orang lain. (aga/

Rizki Syahputra/RM

BERLIBUR: Ratusan sepeda motor antre untuk memasuki Taman Margasatwa Ragunan, Jakarta Selatan, Kamis (2/6). Berwisata ke Kebun Binatang Ragunan banyak dipilih sebagian warga Jakarta untuk mengisi liburan panjang dan cuti bersama.

Mahfud Harap Polisi Proses Laporan Andi Tim KPK Pulang Kasus Pemalsuan Tanpa Nunun Dokumen JAKARTA - Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Mahfud MD mendorong pihak kepolisian untuk segera menindaklanjuti laporan pemalsuan dokumen oleh Andi Nurpati. Sebab, pihak kepolisian terkesan mengabaikan laporan tersebut. Lebih dari setahun berlalu, sejak kasus tersebut dilaporkan MK, kepolisian belum juga memroses laporan tersebut. “Kalau ada pelanggaran hukum, saya wajib lapor (ke polisi). Kewajiban hukum saya sudah selesai, sekarang biar diurus polisi. Polisi wajib menyeldiki, dan itu sudah dilakukan, jadi kita tunggu saja,” papar Mahfud ditemui dalam acara audiensi bersama Ketua Umum PP Muhammadiyah Din Syamsuddin, di kantor PP Muhammadiyah, kemarin (2/6). Meski begitu, Mahfud mengakui, pada awalnya pihak kepolisian sempat mengabaikan laporan tersebut. Hal itu terkuak saat wartawan mengonfirmasi kasus sengketa pilkada Dewi Yasin Limpo pada mantan politikus PKB tersebut.

Mahfud pun mengungkapkan adanya laporan MK terkait pemalsuan dokumen oleh Andi Nurpati yang telah dilaporkannya sejak 12 Februari 2010 silam. Namun, pihak kepolisian justru mempertanyakan pernyataan Mahfud. Mereka merasa tidak pernah menerima laporan MK atas nama Andi Nurpati. “Kasus itu (pemalsuan dokumen) sudah saya laporkan ke polisi, tapi tidak ditindaklanjuti. Kemudian setelah saya bilang karena ditanya wartawan, baru polisi bereaksi. Baru setelah Mahfud MD itu dicari laporan itu dan ketemu. Setelah itu mereka bilang itu bukan soal Nurpati, setelah saya minta rekan wartawan memotret suratnya dan ada nama Andi, baru sekarang diselidiki,” ungkapnya. Sementara itu, Muhammadiyah menyatakan mendukung penuh proses hukum atas Andi Nurpati yang juga merupakan pengurus salah satu badan otonom Muhammadiyah. Andi merupakan pengurus Ikatan Maha-

siswa Muhammadiyah (IMM) Putri. Ketua Umum PP Muhammadiyah Din Syamsuddin menyatakan Muhammadiyah memiliki sikap tegas terhadap kader Muhammadiyah yang tersangkut persoalan hukum. “Kita serahkan masalah hukum kepada para penegak hukum. Kita mendukung penegakan hukum pada setiap pelanggaran hukum di negeri ini. Kita tidak akan halang-halangi, tapi kalau dia minta bantuan hukum sebagai anggota, Muhammadiyah juga punya pengacara-pengacara yang bisa membantu,” tegas Din. Di bagian lain, Dewi Yasin Limpo yakin laporan MK kepada polisi soal dugaan pemalsuan surat putusan MK, tidak akan membatalkan pengangkatan dirinya sebagai anggota dewan. Sebab, menurut dia, SK penetapannya sebagai anggota DPR sudah tidak bisa dibatalkan, meski kemudian memang terbukti ada tindak pemalsuan. (ken/ dyn)

FOTO IST

ACARA : Perayaan hari ulang tahun kedatangan Kim Sin Wu Zhenren Kongco Poo Sing Tay Tee atau Dewa Obat digelar di Pantai Marina Semarang, Kamis (2/6).

SPLP Nunun Telah Diterbitkan JAKARTA-- Tim penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) yang ditugaskan khusus untuk memburu keberadaan Nunun Nurbaeti dan berkoordinasi dengan pihak kejaksaan Thailand kemarin dikabarkan kembali ke tanah air. Sayangnya, tim yang terdiri dari empat orang itu datang tanpa membawa tersangka kasus suap cek perjalanan pemenangan Deputi Gubernur Senior BI Miranda Goeltom itu. “Mereka mendarat siang kemarin (2/6) di Jakarta,” kata juru bicara di Gedung KPK kemarin. Dia menerangkan bahwa tim tersebut telah selesai menjalankan tugasnya di Thailand. Namun, kata Johan, Nunun yang merupakan istri mantan Wakapolri Adang Daradjatun tidak dibawa oleh tim penyidik tersebut. Namun Johan menolak jika tim tersebut dianggap gagal lantaran pulang dengan tangan hampa. Menurutnya, tugas utama tim tersebut adalah untuk berkoordinasi dengan pemerintah Thailand, terutama dengan pihak kejaksaan Negeri Gajah Putih itu. Nah, setelah dari Thailand, nantinya tim tersebut selanjutnya akan terbang ke Singapura dan Hongkong. “Kami juga bekerjsama dengan aparat anti korupsi di sana,” katanya. Memang berdasarkan informasi yang dikumpulkan, Nunun kini berada di Thailand. Sosialita kelas atas yang disebut-sebut menderita penyakit lupa akut itu kini sudah terkunci di sana. Namun, KPK kesulitan membawa pulang Nunun. Johan mengatakan, apabila tim KPK benarbenar bertemu dengan Nunun, mereka tidak bisa seenaknya menangkap. Sebab, KPK tidak memiliki kewenangan untuk menangkap seseorang di negara lain. “Thailand bukan wilayah yuridiksi kami. Jadi yang menangkap harus aparat setempat,” ucapnya. Sementara itu, Menkum HAM Patrialis Akbar Rabu (1/6) malam menegaskan pihaknya telah menerbitkan Surat Perjalanan Laksana Paspor (SPLP) untuk Nunun. Katanya, dari hasil koordinasi dengan KBRI di Thailand, penerbitan itu telah rampung dilaksanakan. SPLP itu, lanjut Patrialis, sebagai sarana untuk memulangkan Nunun setelah paspornya rersmi dicabut. Menurut Politisi PAN itu pemulangan tersangka Nunun Nurbaeti dari luar negeri merupakan hal yang tidak sulit. Yakni dengan cara mengekstradisi atau mendeportasinya lantaran paspor miliknya sudah tidak berlaku. Selain itu sebelumnya Menteri Luar Negeri Marty Natalegawa menjelaskan bahwa sudah ada kerjasama antara perwakilan RI di Bangkok dengan pemerintah setempat terkait masalah Nunun. menurutnya, pencabutan paspor itu telah membatasi gerak yang bersangkutan. (kuh)


ANEKA

Pontianak Post l Jumat 3 Juni 2011

Ingin Menggaet Suara Lima Juta Perempuan Muda Sambungan dari halaman 1

untuk mencatatkan sejarah. Jika menang, dia akan menjadi PM perempuan pertama di Thailand. ’’Saya yakin banyak orang yang menginginkan ini. Apalagi banyak negara lain yang sudah dipimpin perempuan. Indonesia punya Megawati, bukan?’’ ujarnya. Kanawat percaya hal itu akan menarik orang untuk mendukung. Untuk urusan politik, Yingluck memang bau kencur alias tak berpengalaman. Tapi, kemampuannya dalam sisi manajerial sudah terbukti. Perempuan alumnus master of political science dari Kentucky State University, AS, itu memimpin beberapa perusahaan keluarga, termasuk Shinawatra Directories Co Ltd. ’’Dia sukses memimpin perusahaan. Kemampuan itu juga dibutuhkan untuk kursi perdana menteri,’’ terang Kanawat. Dulu, Yingluck juga sempat menjadi managing director Advanced Info Service (AIS) PCL, perusahaan telekomunikasi keluarganya. Namun, pada 2005, dia menjual sahamnya dan mendapat keuntungan besar. Gara-gara penjualan tersebut, dia sempat diperiksa komisi keuangan dan sekuritas Thailand. Namun, dugaan dia memanfaatkan orang dalam untuk mengeruk keuntungan tidak terbukti.

Menurut Kanawat, sejak lama partainya berusaha merayu Yingluck untuk maju sebagai kandidat perdana menteri. Namun, Yingluck terus-menerus menolak. Alasannya, perempuan yang kini aktif sebagai komisaris Yayasan Thaicom tersebut sakit hati atas sikap militer Thailand yang menggulingkan paksa pemerintahan sang kakak. Sejak dikudeta, Thaksin mengasingkan diri demi menghindari jerat hukum di negaranya. Baru setahun kemudian Yingluck mau mempertimbangkan tawaran itu. PTP berharap pencalonan Yingluck tidak hanya akan mengembalikan suara para pendukung Thaksin dari kalangan menengah ke bawah, tapi juga menarik suara baru. ’’Kami mengincar pemilih perempuan muda,’’ tegas Kanawat. Jumlah pemilih tipe itu lumayan banyak. Mencapai 5 juta suara atau 10 persen di antara total pemilih. Kesediaan Yingluck sebenarnya tidak terprediksi. Karena itu, PTP sudah menyiapkan beberapa nama untuk cadangan. ’’Tapi, kami memang ingin dia. Jadi, kami intens mendekatinya,’’ katanya. Namun, Thamrongsak Petchlertanan Asst Prof PhD, pengajar di Political Science Department, Rangsit University, Thailand, mengungkapkan, penunjukan Yingluck merupa-

kan kehendak Thaksin. ’’Saya yakin, yang menginginkan Yingluck maju adalah Thaksin. Dia punya kepentingan,’’ tegasnya. Meski Thaksin kini berpindah dari satu negara ke negara lain karena tidak berhasil mendapatkan suaka, pria 61 tahun itulah yang menggerakkan PTP, termasuk menentukan kebijakan partai tersebut. ’’Jadi, PTP selalu menunggu perintah dari Thaksin,’’ lanjut dia. Banyak yang menyatakan, jika terpilih, Yingluck tak ubahnya hanya menjadi boneka yang digerakkan Thaksin. Itulah yang membuat beberapa kalangan, terutama dari kelas menengah yang kecewa atas kepemimpinan Thaksin, tidak merespons positif pencalonan Yingluck. Apalagi Thaksin pernah melontarkan pernyataan bahwa Yingluck adalah kloningan dirinya. Tapi, hal itu berkali-kali dibantah Yingluck. Dia mengungkapkan, banyak pendidikan yang diperoleh dari sang kakak, baik untuk politik maupun bisnis. Namun, sebagai individu, dirinya punya metode pengambilan keputusan yang berbeda. ’’Kalau memang dibutuhkan, dia pasti akan meminta nasihat kepada kakaknya. Tapi, hanya sebatas itu. Keputusan akan tetap diambil Yingluck sendiri,’’ tutur Kanawat. Menurut dia, dirinya sudah

Hindari Infeksi, Silikon Harus Segera Diangkat lama mengenal dan bekerja sama dengan Yingluck. Pria yang pernah menjadi wakil menteri information, communication, and technology (ICT) pada masa pemerintahan Thaksin tersebut menganggap Yingluck memiliki kapabilitas sebagai pemimpin negara. ’’Dia itu berpengalaman, pintar, dan baik. Perempuan itu lebih mudah merangkul banyak orang dibanding laki-laki,’’ katanya. Soal sosoknya sebagai ibu satu anak, Kanawat yakin hal tersebut tidak akan menjadi ganjalan. ’’Tentu saja keluarganya akan kehilangan sedikit waktu dengan dia. Tapi, mereka pasti sudah membicarakan hal tersebut,’’ jelasnya. Yingluck beberapa kali menegaskan kepada media bahwa keluarga, terutama sang anak, Supasek, yang masih berusia sembilan tahun, mendukung penuh. Yingluck menikah dengan Anusorn Amornchat yang tercatat sebagai managing director M Link Asia Corporation yang juga tercatat sebagai perusahaan keluarga milik klan Shinawatra. Namun, sosok Anusorn tidak terlalu banyak tampil di hadapan media. Setiap berkeliling kampanye, Yingluck lebih sering terlihat bersama si buah hati yang tampak menikmati setiap perhatian yang terarah kepada sang bunda. (kum)

Truk Kampanye Terbalik, 15 Luka-luka Sambungan dari halaman 1

dalam truk itu saling berteriak dan benyanyi. Diperkirakan karena tidak seimbang saat ditingkungan dan tidak mampu di kendalikan oleh sopir sampai akhirnya mobil terbalik. Pemilik mobil, Jonti (36) mengatakan mobilnya di kendarai oleh supir bernama Damianus. Penumpang terlalu banyak, setelah kejadian semua penumpang yang luka dibawa menggunakan mobil lain ke Puskesmas Senakin. Ketua tim kampanye Dusun Kamayo Jaspan mengatakan korban kecelakaan truk terbalik berjumlah 15 orang. Semua di bawa ke RSUD dr Soedarso Pontianak untuk mendapatkan perawatan intensif. Dari ke 15 korban tersebut tiga orang dalam kondisi kritis, satu orang patah kaki dan satu orang patah tangan. Lainnya luka-luka. Pegawai Puskesmas Senakin Sariam mengatakan jumlah korban laka yang begitu banyak sehingga petugas puskesmas tidak mampu menolong pasien. Dengan kondisi yang parah semua

pasien di rujuk ke Pontianak. Adrianus Asia Sidot, calon Bupati Landak saat menyampaikan orasi kampanye mengatakan tragedi kecil yang menyebabkan kecelakaan korban akan di tanggung pihaknya. Masyarakat jangan khawatir, semua pengobatan akan ditanggung. “Kita tetap bertanggung jawab termasuk akan memberikan santunan kepada pihak keluarga yang bersangkutan,” kata Adrianus yang juga Bupati Landak ini. Kapolres Landak, AKBP Firman Nainggolan membenarkan kejadian tersebut. “Ada beberapa korban yang cukup parah, sehingga dibawa ke Pontianak. Kita masih belum bisa pastikan secara detail akibat kecelakaan tersebut,” katanya saat dihubungi Pontianak Post kemarin. Salah seorang korban, Antonius (34), menuturkan, sebelum terguling memang jalan kendaraan terasa oleng. Mengingat jumlah massa yang diangkut mencapai 50 orang. “Ketika melintas ditikungan membuat kendaraan tampak hilang keseimbangan,” kata Antonius kepada Pontianak Post di RSUD dr Soedarso

Pontianak, kemarin. Antonius sendiri selamat dalam insiden kecelakaan itu. Dia berhasil melompat. Namun hanya sebagian penumpang berhasil menyelamatkan diri. Selebihnya mengalami cidera. Bahkan sampai patah tulang dan dirujuk ke RSUD Soedarso. Sedang korban cidera ringan dilarikan ke Puskemas Senakin. Menurut Antonius, dia bersama warga kampungnya di Desa Penyaho Kecamatan Sengah Temila dijemput pukul 08.00. Selepas berada di jalan raya, sopir yang mengemudikan truk berganti. “Kurang lebih dua kilometer untuk menuju jalan raya. Sopir pertama merupakan pemilik truk,” katanya. Antonius mengatakan penumpang yang mengalami cidera parah berjumlah tiga orang karena terjepit. Tetapi, lanjut dia, tidak sedikit yang mengalami patah tulang. Namun tidak sampai menimbulkan korban tewas. “Padahal baru setengah jam perjalanan. Belum lama kami berangkat,” kata dia. Sementara penumpang yang cidera segera dievakuasi

dari lokasi kejadian menuju Puskesmas Senakin. Kecuali cidera parah langsung dilarikan ke RSUD Soedarso, baik menggunakan kendaraan pribadi maupun ambulance. Setidaknya tercatat sebanyak 14 orang harus dirujuk ke RSUD Sudarso. Seorang diantaranya menjalani perawatan intensif di ruang ICU. “Insiden ini saya kira semua pihak tidak menginginkan terjadi. Paling penting kini korban telah dirujuk ke rumah sakit dan ditangani. Seorang korban bernama Acung menjalani perawatan di ruang ICU. Kita tetap meminta korban ditangani secara serius,” kata Andrew, pengurus PDI-P sekaligus staf anggota DPR-RI Dapil Kalbar, Karolin Margaret Natasha, saat ditemui di RSUD Soedarso. Andrew menambahkan insiden kecelakaan tidak sampai mengganggu jadwal kampanye terakhir pasangan Adrianus Asia Sidot-Herkulanus. Tapi terhadap para korban akan diberi perhatian atas dedikasi dan komitmen dukungannnya. “Semua biaya pengobatan kita tanggung,” kata dia. (sgg/stm)

alah bagaimana agar bayi horor ini tidak lebih lama lagi ngendon di kandungan. Juga bagaimana agar kualitas si bayi bisa lebih baik dibanding yang lahir setahun sebelumnya. Setidaknya, jangan seperti yang di Labuhan yang sampai setahun kemudian pun masih terkena asma. Kalau benar yang selesai pada 2011 ini kualitasnya lebih baik, tentu itu sebuah prestasi. Begitu ketat mengendalikan proyek sekarang ini. Sampai-sampai berbagai ancaman dikeluarkan. Di PLTU Rembang saya sempat mengancam mengusir kontraktornya. Demikian juga di Suralaya-8, manajer proyek di sana benar-benar mengusir pimpinan proyek yang diangkat kontraktornya. Henky Heru Basudewo, penanggung jawab proyek-proyek itu di Jawa, sampai menciptakan sistem baru agar bisa mengendalikan anak buahnya 24 jam. HHB, begitu panggilannya, terus menguber para manajer proyek seperti menguber perampok. Begitu ketatnya HHB mengendalikan para manajer, sampai-sampai muncul kesan seolah-olah mereka itu seperti terdakwa. Seolah-olah keterlambatan proyek itu gara-gara mereka. Padahal, mereka baru diterjunkan satu tahun lalu, justru ketika proyek-proyek itu sudah sangat terlambat. Dengan selesainya proyekproyek itu satu per satu, tekanan untuk pasokan listrik di Jawa sudah berkurang. Tiga bulan lalu pasokan listrik di Jawa kembali memburuk. Yakni, ketika tiba-tiba air di waduk Saguling, Jabar, menurun drastik. PLN tiba-tiba saja kehilangan 1.300 MW setiap hari. Saat itu mestinya kondisi listrik di Jawa hancurhancuran. Tapi, berkat kerja keras teman-teman PLN di

distribusi, masyarakat tidak terlalu merasakan krisis itu. Kini, kalaupun waduk Saguling kehabisan air lagi, tekanan kekurangan listrik tidak terasa lagi. Sistem pengendalian proyek itu bisa efektif karena BlackBerry. Semua jajaran proyek harus menggunakan BlackBerry agar bisa berkelompok dalam grup BBM. Maka, seluruh jajaran proyek dikelompokkan dalam grup BBM. Saya dan Dirops JawaBali dianggap kepala proyek juga, sehingga kami berdua dimasukkan ke dalamnya. Di situlah sesama manajer proyek saling melapor, memberikan saran, jalan keluar, memberikan instruksi, memuji, sewot, ngedumel, dan meringis. Bahkan sekadar melucu, untuk melepas stres. Setiap akhir pekan mereka bertukar lelucon. Kadang leluconnya memakai bahasa Suroboyoan sehingga banyak manajer yang Batak protes tidak bisa ikut tertawa. Dengan sistem BBM itu, praktis sesama manajer proyek terhubung selama 24 jam. Sejak pukul 05.00 sampai pukul 24.00. BBM biasanya sudah ”on” pada pukul 05.00. Mulai saat itu siapa pun sudah boleh mulai mengajukan persoalan yang dihadapi hari itu. Sesekali saya ikut nimbrung. S ay a m e m b ay a n g k a n , kalau semua unit di PLN membuat grup seperti itu, alangkah efektifnya organisasi ini. Juga alangkah turunnya SPPD, biaya perjalanan dinas. Apalagi, SPPD memang harus turun pascapuasa SPPD sebulan penuh yang berakhir pada 31 Mei 2011 lalu. Apalagi, kini diberlakukan ”kuota SPPD”. Kuota ini diterapkan dengan sistem terkomputer, sehingga begitu kuotanya habis tidak bisa di”klik” lagi. (*)

Lahirnya Bayi-Bayi Baru Sambungan dari halaman 1

dicoba, pembangkit tersebut harus dihentikan dulu beberapa hari karena diketahui ada beberapa bagian yang harus dikoreksi. Koreksi ini tidak serius karena hanya meliputi sensor temperatur di super heater, shoot blower yang temperaturnya terlalu tinggi dan cacat di anti-steam explotion. Tidak seperti di Suralaya-8, yang begitu dites, bagian yang penting gagal fungsi. Meski bulan lalu juga berhasil start kembali, prosesnya sempat menjengkelkan. Sebab, alat yang tidak berfungsi itu harus diganti dengan cara mendatangkan alat baru dari luar negeri. Yang lebih mengesalkan adalah PLTU di Paiton. Begitu dicoba, trafo step-up-nya terbakar. Penyelesaian PLTU ini harus mundur delapan bulan karena trafo 500 kv-nya harus dibuat lagi di pabriknya di Tiongkok. Dengan selesainya unit-1 PLTU Lontar, kini sudah delapan unit yang menghasilkan listrik. Total sudah sekitar 3.000 MW dari 10.000 MW yang direncanakan. Kalau saja tidak ada masalah trafo di Paiton, angka itu sudah mencapai 3.600 MW. Sampai akhir tahun ini masih tambah lagi beberapa unit, sehingga mencapai paling tidak 4.500 MW yang selesai. Kita memang sudah sangat lama menunggu lahirnya bayi listrik di Lontar itu. Hamilnya sudah terlalu lama. Temanteman PLN bekerja keras setahun terakhir ini untuk menjaga agar bayi PLTU Lontar tidak lahir cacat. Sejak awal proyek ini memang mengalami hambatan besar. Bahkan, sejak pencarian tanahnya yang harus berpindah-pindah. Ketika kali pertama meninjau proyek ini (tidak lama setelah di-

lantik menjadi Dirut PLN), saya geleng-geleng kepala. Apalagi waktu itu baru saja hujan. Mobilitas alat, barang, dan pekerja sangatlah lebay. Yang terlihat di sekitar proyek hanyalah kubangan dan lumpur. ”Ini proyek horor,” kata saya dalam hati saat itu. Di tengah-tengah horor itu teman-teman yang menangani proyek ini ternyata tidak kehilangan rasa humornya. ”Normalnya proyek PLTU itu dibangun dulu, baru kemudian dilakukan firing (pembakaran untuk menghasilkan uap). Tapi, PLTU Lontar ini firing dulu, baru dibangun,” ujarnya. Tentu saya tidak mengerti di mana lucunya kalimat itu. Setelah diceritakan kejadiannya, barulah saya tertawa. Ternyata, sebelum proyek ini dimulai, penduduk sekitar sempat marah dan melakukan pembakaran yang menghebohkan. Setelah peristiwa pembakaran itu diatasi, barulah proyek bisa dimulai kembali. Sebenarnya permukiman penduduk cukup jauh dari proyek ini. Areanya terpisahkan oleh persawahan sejauh kira-kira 2 km. Untuk bisa sampai ke proyek ini pun sulitnya bukan main. Harus menundukkan dulu jalan darurat yang berkubang dan berkubang. Sepintas proyek ini seperti dibangun di tengah persawahan. Ternyata PLTU Lontar juga dibangun di pinggir pantai. Hanya, pantainya berada nun jauh di 2 km sana. Bisa dibayangkan betapa horornya proyek ini. Betapa sulitnya mengerjakannya. Termasuk betapa beratnya membangun water intake dan water outflow-nya. Maka, sejak awal pun saya memastikan bahwa pembangunannya akan lambat. Yang bisa dilakukan hany-

7 Sambungan dari halaman 1

dihubungi koran ini tadi malam (2/6) menjelaskan, sejatinya kasus infeksi di bagian tubuh yang diimplan jarang terjadi. Meski implan merupakan upaya m e ma su k k a n b e n d a a sing ke dalam tubuh, jarang muncul gangguan, termasuk infeksi. Tapi, Enrina menyatakan pernah mendengar kasus infeksi karena kerusakan jaringan tubuh di sekitar lokasi implan. Misalnya, di payudara. Nah, dari sedikit kasus itu, dia mengungkapkan infeksi bisa terjadi karena adanya kuman. ’’Dari kasus yang saya tahu, kuman bisa muncul dari kawasan gigi,’’ jelasnya. Bagaimana kuman dari gigi itu bisa menimbulkan infeksi? Enrina menuturkan, pernah ada kasus infeksi implan payudara beberapa saat setelah pasien melakukan operasi gigi. Dia menduga, kumankuman di gigi tersebut menyebar saat dokter melaku-

kan operasi. Selain di gigi, kuman yang memungkinkan menimbulkan infeksi pada implan di payudara muncul dari daerah perut. Bagaimana dengan kasus infeksi implan payudara yang dialami Malinda? Dia tidak berani memastikan penyebabnya. Menurut dia, kepastian awal mula munculnya kuman harus dicari melalui analisis medis yang mendalam. Selanjutnya, Enrina menjelaskan, pemasang implan sejatinya tidak membutuhkan perawatan khusus dan sering. ’’Setahun sekali sudah cukup,’’ ujarnya. Perawatan itu dilakukan hanya untuk mengecek kondisi silikon yang ditanam dalam tubuh, apakah masih bagus atau sudah bocor. Silikon berkualitas nomor satu, kata dia, bisa bertahan hingga puluhan tahun. Kasus implan bocor rata-rata muncul setelah penanaman silikon berumur lebih dari 20 tahun. Lantas bagaimana penanganan infeksi implan? Dia

menjelaskan, jalan satu-satunya adalah operasi. Yakni, mengangkat silikon yang sudah ditanam. ’’Selama belum diangkat, infeksi tidak akan sembuh,’’ tegasnya. Jika tidak diangkat, akan muncul infeksi yang semakin akut. Dalam masa dua minggu, infeksi akan memunculkan beberapa gejala. Di antaranya, radang. Yakni, mengalami pembengkakan. Selain itu, area yang membengkak itu terlihat memerah dan terasa nyeri. Dalam fase infeksi lebih tinggi, titik infeksi itu bisa memunculkan nanah. Sebagaimana diberitakan, sejak Kamis lalu (26/5), Malinda dikeluarkan dari tahanan Bareskrim Mabes Polri. Dia harus dirawat di RS Polri setelah mengeluh sesak napas, hipertensi, demam tinggi, dan radang di area payudara. Rumah sakit berancang-ancang melakukan operasi dengan tenaga dan alat yang canggih. Mereka tinggal menunggu izin dari penyidik Bareskrim. (wan/iro)

KPK Tangkap Hakim PN Jakarta Pusat Sambungan dari halaman 1

Lebih lanjut Johan menerangkan bahwa sebelum ditangkap Syarifudin baru saja menerima uang tersebut dari Puguh Wirawan. Puguh diketahui seorang kurator PT SCI. Puguh ditangkap tim KPK setelah meninggalkan rumah Syarifudin dengan menggunakan mobil Pajero B 16 PGH. “Setelah ada kejar-kejaran sedikit kami berhasil menangkapnya di kawasan Pancoran,” imbuhnya. Sebenarnya, lanjut Johan, tim KPK sudah memantau pergerakan keduanya sejak beberapa hari lalu. Ternyata setelah saat digeledah di dalam rumah, penyidik menemukan uang dengan berbagai mata uang asing diluar uang suap tersebut. Rinciannya, USD 84.228, SGD 284.900, 20 ribu Yen dan KHR 12.600 (mata uang Kamboja) dan Rp 141.353 juta. Berdasarkan informasi yang dikumpulkan Pontianak Post mata uang asing tersebut ditemukan saat tim penyidik menggeledah lemari pakaian di dalam kamar. Sebagian besar uang tersebut di simpan di saku-saku salah satu milik Syarifudin. “Semuanya kami sita untuk kepentingan penyidikan. Termasuk mobil Pajero putih milik PW,” kata Johan. Setelah diperiksa secara maraton, kemarin sekitar pukul 14.00 KPK menetapkan keduanya sebagai tersangka. Menur ut Johan, pihaknya langsung melakukan penahanan. “S (Syarifudin) kami tahan di Rutan Kelas I Cipinang dan PW (Puguh Wirawan) kami titipkan di Rutan Polda Metro Jaya,” ucapnya. Hingga kini, kasus penyuapan itu diduga terkait dengan proses penjualan aset pemailitan P T S CI. Memang berdasarkan putusan kasasi MA , PT SCI dinyatakan pailit. Nah untuk itulah, PT SCI ingin menjual asetnya. “Asetnya ada dua, semuanya berupa tanah di Bekasi. Sebesar Rp 16 miliar dan 19 miliar,” katanya. Diduga, peran kurator Puguh adalah melobi agar Syarifudin sebagai Hakim Pengawas Niaga di PN Jakpus bisa memutus agar aset perusahaan yang dipailitkan itu bisa di non budel-kan. Selain itu, Syarifudin meminta agar dua aset tersebut bisa dijual terpisah. Nah, untuk memuluskan keinginannya, Puguh pun menyuapnya dengan uang Rp 250 juta. Ditanya apakah ada pihak lain yang diduga terlibat, dengan diplomatis, Johan mengaku masih menelusurinya. “Ya seperti biasa, kami pasti akan mendalami apa ada pihak lain yang terlibat,” katanya. Selain itu, KPK juga akan menelusuri apakah mata uang asing yang ditemukan terpisah itu terkait dengan kasus kepailitan PT SCI atau terkait kasus penyuapan lainnya. Namun tidak menutup kemungkinan bahwa itu adalah uang Syarifudin yang didapatkan dengan cara yang sah. Sekitar pukul 18.40 kedua tersangka digelandang keluar dari gedung KPK untuk dititipkan ke rutan yang telah ditentukan. Syarifudin

sepertinya tidak bisa menutupi rasa malunya. Wajahnya tampak tegang. Pria yang mengenakan kaos berkerah abu-abu ini terus menutupi wajahnya menggunakan bungkusan plastik yang ada ditangannya dari jepretan dan sorot kamera para wartawan. Syarifudin pun bungkam. Puguh yang keluar tak lama kemudian raut wajahnya sedikit lebih tenang. Namun sama seperti Syarifudin, Puguh juga tidak mengeluarkan komentar apapun kepada wartawan terkait penangkapannya. Nama hakim Syarifudin mulai dianggap bermasalah ketika dia membuat putusan yang mengejutkan terhadap terdakwa korupsi Gubernur Bengkulu Agusr in Najamuddin pada Rabu (25/5) lalu. Syarifudin merupakan ketua majelis hakim kasus tersebut. Agusrin dituntut hukuman 4,5 tahun karena didakwa membuat rekening di luar rekening resmi kas daerah. Di dalam rekening baru itulah diduga duit dibagi-bagikan ke sejumlah pimpinan DPRD dan Agusrin sendiri. Jaksa penuntut umum (JPU) sudah menghadirkan sejumlah alat bukti. Bahkan salah seorang saksi mengatakan bahwa dirinya diperintah membuat dokumen pembukaan rekening anyar. Anehnya, Syarifudin tak bergeming. Dia memutus Agusrin bebas murni. JPU pun akhirnya kasasi. Saat memutuskan mengajukan kasasi itu, Kejagung sudah curiga bahwa Syarifuddin tidak menerapkan hukum sebagaimana mestinya. Selain itu, Kejagung menduga ada penyalahgunaan wewenang yang dilakukan hakim. Tapi, korps Adhyaksa itu tidak menyebutnya. “Itulah alasan kami ajukan kasasi,” tegas Kepala Pusat Penerangan Hukum (Kapuspenkum) Noor Rachmat. Penangkapan Syarifudin oleh KPK mengejutkan sejumlah pihak yang pernah berinteraksi dengan dia di PN Jakarta Pusat. Sebab, hakim berambut tipis itu dikenal jauh dari profil hakim bermasalah. Kecuali putusan terhadap Agusrin, putusan Syarifudin lainnya cenderung tidak mencurigakan. Bahkan dia dianggap hakim yang berintegritas ketika membebaskan Chairul Saleh, seorang pemulung, yang dijebak polisi membawa ganja. Dia juga sangat tegas menegakkan tata tertib persidangan. Semua pengunjung sidang harus tertib dan tidak boleh ribut. Bahkan melihat pengunjung yang memainkan ponsel di dalam ruang sidang, dia tak segan menegur hingga mengusir ke luar ruangan. PN Jakarta Pusat menyatakan belum akan mengambil sikap terkait kasus suap siap memberikan pembelaan hukum bagi yang bersangkutan. Namun, mereka menyatakan siap memberikan pembelaan hukum bagi yang bersangkutan. “Penyikapan akan kami tentukan setelah kami laporkan kepada Ketua PN Pusat. Dia berhak mendapatkan pembelaan hukum. Tentu nanti akan kami

bicarakan dengan beliau,” urai Humas PN Jakarta Pusat Suwidya, ketika dihubungi, kemarin (2/5). Suwidya memaparkan, pihaknya mengetahui perihal penangkapan Hakim Syarifudin dari media. Hingga saat ini, pihaknya tidak bisa menghubungi hakim pengawasan di Pengadilan Niaga, PN Jakarta Pusat tersebut. “Sudah coba hubungi S, tapi belum bisa. Tapi kita sudah memberikan kabar kepada keluarga dan pihak keluarga shocked mendengar itu,”paparnya. Terkait kasus pailit PT SCI yang ditangani hakim Syarifudin, Suwidya menyatakan bahwa yang bersangkutan merupakan hakim tunggal dalam perkara tersebut. Sebab, Syarifudin merupakan hakim pengawas untuk perkara kepailitan. “Tidak ada hakim anggota. Pengawas untuk perkara kepailitan ini beliau sendiri, jadi dia yang memutus (perkara) sendiri,” tambahnya. Meski begitu, menurut d i a, d a l a m k e s e h a r i a n nya, Syarifudin merupakan pribadi yang baik. Dia juga dikenal memiliki kontrol diri yang baik serta mampu mengambil keputusan dengan baik. “Karena itu, beliau sering dipercaya pimpinan untuk menangani perkara,” imbuh dia. Di bagian lain, Komisi Yudisial (KY ) mendesak Ma h ka ma h Agu ng ( MA) untuk segera memberhentikan Hakim Syarifuddin, begitu proses hukum berjalan. Menurut Juru Bicara KY Asep Fajar, hal tersebut diatur dalam pasal 15 PP 26 Tahun 1991. “Di situ sudah diatur tentang Tata cara pemberhentian dengan hormat, pemberhentian tidak dengan hormat, dan pemberhentian sementara, yang sampai s ekarang masih berlaku begitu. Melihat proses hukum akan segera berjalan, yang bersangkutan harus secepatnya diberhentikan sementara,” tegasnya kemarin. Di samping itu, lanjut Asep, KY juga menyesalkan tindakan yang dilakukan Hakim Syarifudin. Sebab, dugaan penerimaan suap tersebut terjadi saat banyak pihak tengah mengupayakan untuk memperbaiki kinerja dan citra dunia peradilan. Karena itu, melalui kejadian tercela tersebut, MA harus menjadikan hal tersebut sebagai momentum untuk melakukan pembenahan organisasi dan Sumber Daya Manusia (SDM) dengan lebih optimal. Tidak hanya KY yang menyesalkan tindakan tercela oleh Hakim Pengawasan Pengadilan Niaga tersebut, Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Mahfud MD juga menyayangkan hal tersebut. “Ini adalah sisi negatif, karena ternyata masih ada hakim yang nakal,” ujar Mahfud ketika ditemui usai audiensi dengan Ketua PP Muhammadiyah Din Syamsuddin di Kantor PP Muhammadiyah, kemarin. Mahfud pun mengapresiasi kesigapan KPK dalam melakukan penangkapan atas Hakim Syarifudin. “Yah bagus kalau KPK bisa menangkap hakim nakal. Berarti KPK lebih galak lagi. Penegakan hukum jalan kalau gitu,” katanya. (kuh/aga/ken)


cmyk

Pontianak Post 8

Jumat 3 Juni 2011

PERTAMBANGAN

Ada Peluang Untuk Ganti Komposisi KN

Prioritas Renegoisasi Kontrak

+

JAKARTA--Upaya renegoisasi terhadap kontrak-kontrak dengan sejumlah perusahaan asing tengah diupayakan pemerintah. Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Mustafa Abubakar menyebut, salah satu yang akan dilakukan negoisasi ulang adalah di sektor pertambangan. “Itu renegoisasi (di sektor) pertambangan,” kata Mustafa. Menurut dia beberapa yang akan dikaji Mustafa Abubakar adalah kontrak yang menyangkut biji besi, nikel, dan batu bara. Mustafa mengatakan, kementeriannya siap jika nantinya ditunjuk untuk ikut dalam proses renegoisasi itu. Menurutnya, pemerintah menginginkan adanya kerjasama yang adil. “Kita siap saja (jika ditunjuk),” kata mantan dirut Bulog itu. Sebelumnya, Menteri Keuangan Agus Martowardojo mengatakan, beberapa kontrak yang akan dikaji itu umumnya adalah sektor sumber daya alam. Namun dia enggan membeber nama-nama perusahaannya. “Artinya itu semua. Kami tidak sebutkan satu persatu, itu kan banyak,” elaknya. Dia menjelaskan, alasan dilakukan review atas kerjasama itu misalnya terkait dengan faktor kelestarian lingkungan. Termasuk juga menjaga kewajiban kepada negara. “Mungkin tidak di-drafting dengan cukup baik, sehingga harus dilakukan review,” kata Agus. Meski akan melakukan pengkajian, Agus menegaskan, pemerintah belum pernah menghitung potensi kerugian dari kontrakkontrak karya yang dinilai tidak adil. “Ini semua sifatnya masih indikatif dan belum ada satu hitungan yang tepat,” terang mantan Dirut Bank Mandiri itu. Persoalan kontrak kerjasama dengan perusahaan asing itu sempat disinggung mantan Presiden BJ Habibie saat menyampaikan pidato kebangsaan dalam Peringatan Pidato Bung Karno 1 Juni 1945, (1/6) lalu. Menurut Habibie, saat ini tumbuh suburnya perusahaan asing di Indonesia sebagai bentuk VOC gaya baru. Disebut VOC karena perusahaan itu menyedot sejumlah potensi milik negara, tetapi rakyat Indonesia tidak dapat menikmatinya.(fal)

JAKARTA - Ada perkembangan terbaru terkait kongres PSSI. Setelah FIFA memberikan kesempatan kepada PSSI untuk kembali menggelar kongres sebelum 30 Juni mendatang, dalam suratnya tertanggal 30 Mei, FIFA juga memberikan peluang terjadinya pergantian komposisi Komite Normalisasi (KN). Kemungkinan itu tertuang dalam surat yang ditandatangani Sekjen FIFA Jerome Valcke yang ditujukan kepada ketua KN Agum Gumelar. Dalam surat yang diterima Koran ini dari bagian Humas PSSI kemarin tertulis bahwa Komite Eksekutif (Exco) FIFA mendelegasikan kepada FIFA untuk mengubah komposisi KN dengan berkonsultasi dengan AFC (Konfederasi Sepak Bola Asia). Saat ini komposisi KN terdiri dari Agum Gumelar (ketua), Joko Driyono (CEO PT Liga Indonesia merangkap acting Sekjen PSSI), FX Hadi Rudyatmo (ketum Pengcab PSSI Solo), Rendra Krisna ( presiden kehormatan Arema Indonesia), Soemaryoto (mantan Ketua Pengprov PSSI Jawa Tengah ), Baryadi ( Ketua Pengprov PSSI Sumsel), dan Sinyo Aliandoe (mantan pelatih timnas Indonesia). Empat nama terakhir baru diangkat FIFA menjadi anggota KN pada 12 Mei lalu menggantikan Sukawi Sutarip (Pengprov PSSI Jawa Tengah), Siti Nurzanah (Arema), Samsul Ashar (Persik Kediri), Satim Sofyan (Pengprov PSSI Banten), dan Dityo Pramono (PSPS Pekanbaru) yang sebelumnya berselih faham dengan Agum Gumelar soal kongres. Yang tertuang dalam surat FIFA tertanggal 30 Mei kemarin itu bisa jadi sebagai respon dari keinginan sebagian

Bimbang Pilih Karir atau Anak

+

cmyk

+

Nazaruddin Masih Jauh dari Pemeriksaan KPK

SELEBRITAS

SEJAK menikah tiga tahun lalu, artis cantik Titi Kamal memendam hasrat untuk terjun lagi ke dunia keartisan. Namun, tuntutan kehadiran seorang anak membuat Titi bimbang ingin fokus ke mana dulu. Ingin menjadi ibu rumah tangga yang baik, sejak menikah, Titi rela mengorbankan karir entertainment. Namun, godaan gemerlap dunia hiburan tak mampu dia pendam lagi. Istri aktor ganteng Christian Sugiono tersebut bertekad comeback ke dunia yang melambungkan namanya itu. ”Ya, kangen juga sama dunia Titi Kamal sinetron, akting, dan d u n ia tarik suara. Dulu sempat menghambat kegiatan (bersama suami, Red). Sekarang sudah berjalan biasa lagi,” ungkap Titi saat ditemui di studio RCTI, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Selasa (31/5). Meski begitu, kata perempuan bernama lengkap Kurniaty Kamalia tersebut, istirahat sejenak dari dunia hiburan sangat menguntungkan. Terutama, dia bisa memperbanyak meluangkan waktu bersama suami. ”Ada keuntungan, ada kekurangan. Keuntungannya, bisa lebih meluangkan waktu, traveling bersama. Bisa jalan bareng. Jadi lebih banyak menghabiskan waktu bersama. Kekurangannya, ya itu tadi, kangen,” papar bintang film Mendadak Dangdut tersebut. Namun, lagi-lagi hasrat comeback ke dunia entertainment tidak lantas bikin Titi sembrono. Dia berjanji lebih selektif dalam memilih tawaran kerja. Jika ada pekerjaan yang tak menarik, perempuan berusia 29 tahun itu lebih memilih mengurus sang suami. ”Sekarang pinter-pinternya aku saja lebih memilih kerjaan. Kalau dijalankan semuanya, jadi nggak ada waktu. Kalau terus-terusan diambil semuanya, nggak ada waktu buat keluarga,” tuturnya. Saat ditanya tentang anak, Titi mengaku pasrah saja di usia pernikahannya yang ketiga tahun ini. ”Kalau itu (hamil) sih pasrah ya. Cuma sekarang ini mensyukuri apa yang sudah didapat saja. Kalau yang belum didapat dan mudah-mudahan akan diterima. Tapi, sambil berdoa juga sih,” ucapnya. (bcg/jpnn/agm)

pemilik suara yang memang menginginkan adanya pergantian KN. Pemilik suara pengusung duet George Toisutta - Arifin Panigoro berkali-kali membuat pernyataan tidak puas dengan kinerja Agum Gumelar. Mantan Danjen Kopassus itu dituding melindungi dan mengamankan kepentingan-kepetingan tertentu. Dengan alasan unutk meluruskan apa yang sebenarnya terjadi, sejak akhir pekan lalu pendukung George-Arifin mengirim dua utusan ke Zurich untuk menemui para petinggi FIFA. Mereka adalah Farid Rahman (salah satu calon Exco PSSI) dan Hadi Basalamah (CEO Jakarta FC). Sebelum kongres FIFA digelar keduanya berhasil menemui Sekjen FIFA Jerome Valcke. Saat ini Farid dan Hadi masih berada di Zurich berjuang untuk bisa bertemu dengan Sepp Blatter yang baru saja terpilih kembali sebagai Presiden FIFA. Kepada koran ini Ketua bidang Humas pasangan George Toisutta-Arifin Panigoro, Halim Mahfudz, mengungkapkan, keberangkatan Farid Rahman dan Hadi Basalamah ke Zurich membawa empat misi pokok. Pertama, meminta tidak ada sanksi untuk PSSI dalam sidang Exco FIFA. Kedua meminta kongres pemilihan PSSI digelar sebelum 30 Juni. Ketiga mencabut pelarangan terhadap George Toisutta dan Arifin Panigoro untuk dicalonkan sebagai Ketuam, Waketum, dan anggota Exco PSSI periode 2011-2015. Dan keempat adalah meminta pergantian Agum Gumelar sebagai ketua KN dan digantikan Timbul Thomas Lubis, Sekjen KOI (Komite Olimpiade Indonesia). (ali)

FEDRIK TARIGAN/ JAWA POS

HADIR: Miss World 2010 Alexandria Milis asal Amerika Serikat didampingi Miss Indonesia 2010 Asyifa Latief saat menghadiri Preskon Miss World 2010 di Hotel Grand Hyatt, Jakarta, Kamis (2/6). Miss World 2010 akan menghadiri Malam puncak penganugerahan Miss Indonesia 2011, Jumat (3/6) malam.

Tak Lulus Unas, Segera Daftar Ujian Kesetaraan JAKARTA - Bagi siswa yang tidak lulus Ujian Nasional (Unas) 2011, tidak perlu kecil hati. Pemerintah sudah menyiapkan opsi mengikuti ujian kesetaraan. Ujian yang sering disebut ujian kelompok belajar (kejar) paket ini bakal dimulai bulan ini. Sekretaris Badan Standarisasi Nasional Pendidikan (BSNP) Richardus Eko Indrajit menjelaskan, ujian kesetaraan yang bakal digelar pertama adalah untuk paket C. Ujian kesetaraan paket C adalah ujian untuk siswa setingkat SMA dan sederajat. Eko menjelaskan, ujian kesetaraan paket C untuk program IPA dan IPS digelar pada 5-8 Juni. Sedangkan untuk program kejuruan, digelar pada 5-6 Juni. Sementara untuk ujian kesetaraan atau kejar paket A dan B bakal dilangsungkan pada 12-14 Juni. Eko menjelaskan, informasi tentang pendaftaran ujian kejar paket ini bisa diakses di sekolah-sekolah negeri. “Termasuk juga informasi lokasi pelaksanaan ujian kesetaraan,” tandasnya. Eko menambahkan, aturan tentang biaya pendaftara ujian kesetaraan belum turun.

Eko menuturkan, tidak seluruh siswa yang tidak lulus unas bakal memilih ikut ujian kejar paket. “Ini adalah pilihan,” tandasnya. Selain ikut ujian kejar paket, siswa juga bisa ikut unas tahun depan. Menurut Eko, ujian ini juga digunakan untuk mengakomodir siswa-siswa yang belajar di lembaga pendidikan non-formal. Seperti di pondok yang juga mengadakan layanan pendidikan. Meskipun terkesan ujian kelas dua, standar kompetensi ujian ini tidak berbeda dengan unas. Tapi, tidak bisa dipungkiri hampir sebagian peserta ujian kejar paket dinyatakan lulus. Eko hanya berharap, siswa yang ingin mengajukan pendaftaran ujian kesetaraan untuk tetap belajar. “Sehingga bisa lulus, dan memperoleh ijazah,” tandasnya. Ijazah lulusan kesetaraan paket C juga bisa digunakan untuk mendaftar di perguruan tinggi negeri (PTN). Tapi, peserta ujian kesetaraan tahun ini bisa mengikuti SNM PTN tahun depan. Begitu pula dengan ijazah ujian kesetaraan paket B, juga bisa digunakan untuk masuk ke SMA/MA negeri. (wan)

JAKARTA--Nama poliSeperti diketahui, nama tisi Partai Demokrat (PD) M Nazaruddin sudah muncul Nazaruddin sempat santer sejak KPK menangani kasus dikabarkan terkait densuap kepada Sesmenpora gan kasus suap proyek SEA Wafid Muharram. Dalam Games. Namun hingga saat kasus tersebut, KPK juga ini, KPK belum menganmenetapkan M El Idrus tongi jadwal pemeriksaan dari PT Duta Graha Indah atas Nazaruddin. Tbk dan Mindo Rosaline Bahkan pemeriksaan Manulang dari PT Anak atas Menpora Andi MalNegeri. Keterkaitan Nazlarangeng yang dilakukan aruddin, diduga karena M Nazaruddin KPK pada Selasa (31/5) lalu, menjadi komisaris di PT juga belum mengarah pada Anak Negeri. keterlibatan M Nazaruddin. “Untuk Bagaimana dengan kasus pemberian kasus suap sesmepora, berbagai pihak uang dari Nazaruddin ke Sekjen Mahsudah kita mintai keterangan, termasuk kamah Konstitusi (MK)? Johan mengaAndi Mallarangeng. Tapi sampai ke- takan, KPK sudah memeriksa sejumlah marin belum ada agenda pemanggilan pihak termasuk Ketua MK Mahfud MD Nazaruddin,” ujar juru bicara KPK, Jo- ataupun Sekjen MK Janedri M Gaffar. han Budi di kantornya, Kamis (2/6). “Beberapa hari lalu lalu kita ke sana Menurut Johan, sampai hari ini (MK),” ucap Johan. penyidik KPK memang belum menjadNamun menurut Johan, saat ini KPK walkan pemeriksaan Nazaruddin. Tapi belum melakukan penyelidikan kasus jika keterangan Nazaruddin memang pemberian uang SGD 120 ribu ke Sekjen diperlukan, lanjut Johan, sudah pasti MK itu. “Masih pulbaket (pengumpuKPK akan memanggil mantan Benda- lan bahan dan keterangan,” sambung hara Umum PD itu untuk diperiksa. Johan.(ara/jpnn)

TKI Sambas Tuntut Keadilan JAKARTA--Indrayana (34) TKI asal Desa Lubukrawa, Tanggaran, Kabupaten Sambas, Kalimantan Barat mengadu ke LBH Jakarta. Dia mencari keadilan atas nasibnya terpapar uap panas perkakas di perusahaan Plywood Bintulu, Malaysia, saat bekerja sebagai TKI 2005 silam. Lelaki tersebut menderita luka meleleh di sekujur kulit tubuhnya akibat ledakan tabung uap. Ketika itu, seorang rekannya dari Indonesia meninggal dan seorang lagi mengalami koma akibat ledakan tabung uap pabrik plywood. “Saya sengaja datang ke Jakarta ini seorang diri untuk menuntut keadilan. Sebab selama ini pemerintah tidak

memperhatikan nasib yang menimpa orang kecil seperti saya. Saya akan menuntut pemerintah dan PJTKI untuk bertanggungjawab,” kata Indrayana seperti dilansir klikm.net, Kamis (2/6). Sebelumnya Indrayana telah ke Departemen Luar Negeri dan Depnaker, namun tak ada respon. Selama bekerja di negeri jiran tersebut, ia mengaku digaji RM 800 per bulan. Sementara PJTKI, PT Mitra Insani yang merekrutnya di Pontianak sebelum ke Malaysia, tak bertanggungjawab. Selain luka kulit meleleh, kedua tangan lelaki yang telah punya satu anak tersebut cacat permanen.**

Sorot Proyek MA-60, BPK Audit Merpati JAKARTA – Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) merespons permasalahan di PT Merpati Nusantara Airlines terkait dengan pembelian pesawat MA-60. Saat ini BPK menyiapkan langkahlangkah untuk mendalami permasalahan dengan melakukan audit.’’BPK berharap nanti dapat memberikan masukan kepada pemerintah untuk mencegah kemungkinan terjadinya masalah pada BUMN tersebut,’’ kata Ketua BPK Hadi Poernomo. BPK, lanjut dia, kini sedang

mengumpulkan data. ’’Setelah itu baru dianalisis,’’ ujarnya. Hadi menjelaskan, BPK langsung tanggap saat persoalan Merpati terkait pembelian pesawat MA-60 mulai diributkan menyusul peristiwa jatuhnya pesawat itu di Kaimana, Papua Barat. Mantan Dirjen Pajak tersebut mengungkapkan, data yang dikumpulkan BPK tidak hanya berasal dari PT Merpati. ’’Ada banyak sumber,’’ katanya. Namun, dia tidak bisa memastikan

berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk mengumpulkan data dan menganalisisnya. Setelah jatuhnya pesawat MA-60 milik maskapai Merpati, pengadaan pesawat buatan Xian Aircraft, Tiongkok, itu memang disorot. Apalagi sempat muncul pendapat bahwa pesawat tersebut sempat ditolak masuk ke Indonesia karena tidak sesuai dengan kondisi geografis. Selain Merpati, jelas Hadi, BPK menindaklanjuti permasalahan yang mengemuka

lainnya. Misalnya, kasus PT Elnusa dan praktik-praktik perbankan. Saat menerima Laporan Keuangan Pemerintah Pusat (LKPP) 2010 (1/6), Presiden Susilo Bambang Yudhoyono mendukung dilakukannya pemeriksaan dan audit terhadap Merpati. ’’Silakan dilakukan pemeriksaan dan audit yang mendalam, transparan, supaya rakyat bisa mengikuti,’’ tegasnya. SBY mengingatkan untuk tidak membiarkan kecurigaan-

kecurigaan berkembang dengan keluarnya statemen-statemen dari pihak tertentu. ’’Kalau ada, katakanlah ada penyimpangan dan korupsi. Manakala tidak ada, demi kebenaran dan keadilan, katakanlah,’’ ujarnya. Secara tidak langsung, SBY juga mengeluhkan banyaknya persoalan yang dipolitisasi. ’’Lelah kita menghadapi gorengangorengan politik yang sesungguhnya kita masih menunggu hasil audit atau pemeriksaan,’’ ungkapnya. (fal/iro)

+


Pontianak Post

17

20 Tahun Nantikan Listrik

SEKITAR 20 tahun bermimpi dapat menikmati nikmatnya listrik PLN, akhirnya terwujud juga. Karena dalam waktu dekat ini si juragan setrum tersebut akan membangu jaringan sepanjang 25 kilometer.

halaman

PENGURUS PGRI Singkawang merasa dibelakangi ketika STKIP Singkawang memperoleh izin dari Kementerian Pendidikan RI untuk menggelar penerimaan mahasiswa baru yang akan dimulai 6 Juni mendatang.

STKIP Saling Klaim Gedung

halaman

Metropolis 24

2

JUMAT 3 Juni 2011

PANSUS KP

ISI LIBURAN Tidak perlu ongkos mahal mengisi hari libur. Sejumlah anak memanfaatkan bagian tiang Jembatan Kapuas I untuk bermain “terjun-terjun” di Sungai Kapuas, kemarin (2/6).

Digugat Rp2 Miliar PONTIANAK--Ternyata permintaan ganti rugi Theresia MS Pessy dan Christof H Purba terhadap empat orang anggota Pansus Komisi A DPRD Kota Pontianak mencapai Rp2 Miliar. Theresia dan Christof menganggap tindakan Erick Martio, Muhammad Fauzie, Ardiansyah, dan Erwin Sugiarto (anggota Pansus DPRD) yang menutup rapat dengar pendapat teleh merugikan mereka. Informasi ini Pontianak Post dapatkan dari surat gugatan kuasa hukum Theresia dan Christof kepada Ketua Pengadilan Negeri Pontianak. Digambarkan bahwa penggugat yang sebelumnya adalah pengacara PT Seroja Plazza Developer merasa dilecehkan oleh pansus. “Pernyataan penolakan, arogansi, dan pelecehan profesi advokat, baik di dalam ruang rapat maupun diberbagai media merupakan perbuatan yang bertentangan dengan hak subjektif orang lain, undang-undang. Sehingga dengan demikian

Haryadi/Pontianak Post

Kepsek Dihipnotis, Rp40 Juta Raib

• ke halaman 15 kolom 3

BEKELIT

P O N T I A NA K - - Ke p a l a Sekolah SD Negeri 40 Pontianak Utara menjadi korban hipnotis. Dengan berpurapura sebagai teman dekat, tersangka dengan sigap melancarkan aksinya. Karena sudah diperdaya, uang dengan nominal

Rp40 juta diserahkan begitu saja oleh korban, pada Rabu (1/6) lalu sekitar pukul 09.30 WIB. Su r ya nt i (52), warga Kelurahan Siantan Hilir, Jalan Khatulistiwa, Gg. Dharma Putra, Pontianak Utara ini terlihat

lemas atas kejadian yang menimpanya. Dengan wajah pucat, dia tertatih-tatih untuk mengingat aksi yang dilakukan tersangka. Kejadian berawal saat korban hendak mengambil uang gaji para guru yang berada dibawah pimpinannya. Tanpa • ke halaman 15 kolom 3

Bupati Menginap di Hotel Melati Waspadai! Penipuan PHRI Tak Pernah Berkedok Sertifikasi ILUSTRASI : KEKES

Dilibatkan

PONTIANAK—Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Kalimantan Barat merasa tidak dilibatkan secara optimal dalam menyambut kedatangan rombongan Presiden Susilo Bambang beserta sejumlah menteri, gubernur, bupati dan wali kota ke Pontianak beberapa hari lalu. Hal ini mengakibatkan pelayanan akomodasi yang diberikan kepada para tamu tidak maksimal. Bahkan, menurut Ketua PHRI Kalbar, Eddy Rasyid, ter-

dapat sejumlah tamu merasa kesulitan untuk mendapatkan tempat menginap yang sesuai. “Ada bupati yang sulit dapat kamar. Mestinya dapat kamar di hotel berbintang tetapi justru dapat kamar di hotel melati. Kita sebetulnya tidak ingin seperti itu,” ujarnya kemarin. Eddy berharap, ke depan, seluruh stakeholder, asosiasi, organisasi dapat dilibatkan dalam pelaksanaan eventevent besar seperti ini. Dengan demikian, para pihak tersebut dapat berperan sesuai tupoksi masing-masing demi memberikan pelayanan yang maksimal kepada tamu daerah. Sebagaimana diberitakan,

dalam event Hari Gerakan Nasional Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat (GN BBGRM) VIII dan Hari Kesatuan Gerak PKK ke-39 Tahun 2011 di Komplek Sentra Bisnis Ayani Megamal, terdapat banyak tamu yang hadir ke Kalbar. Tamu-tamu penting itu antara lain presiden, menteri, gubernur, bupati, wali kota, pengusaha dan berbagai kalangan. Ketua PHRI Kota Pontianak, Yuliardi Qamal, menyebutkan, pihaknya menilai bahwa event tersebut sangat baik dalam upaya promosi daerah. Apabila momen ini di-manage secara • ke halaman 15 kolom 3

P O N T I A NA K —Te n a g a pengajar di Kota Pontianak diminta waspada terhadap penipuan berkedok sertifi-

Sekarang ini, sertifikasi melalui sistem online. Tidak ada yang bisa membantu apalagi dengan imingiming uang

kasi. Saat ini ada oknum tidak bertanggungjawab menelepon guru yang akan sertifikasi. Ia mengaku mampu mempercepat • ke halaman 15 kolom 5

Mulyadi

Kadis Pendidikan Pontianak

Diskusi Menyelamatkan Anak Korban Konflik di Jakarta

Pengungsi Anak Akibat Konflik di Indonesai Capai 350 Ribu Jiwa Wilayah konflik di Indonesia membentang dari Aceh, Kalimantan, Jawa, Maluku, Nusa Tenggara Timur, hingga Papua. Korbannya bukan hanya pelaku, melainkan juga anak. Berdasarkan data pemerintah Indonesia, saat ini masih ada 1,2 juta pengungsi yang tersebar di 19 provinsi di Indonesia. Dari jumlah tersebut, sekitar 350 ribu adalah anak-anak. Mereka mengalami trauma berkepanjangan. CHAIRUNNISYA, Jakarta

Chairunnisya/Pontianak Post

DISKUSI

Kegiatan diskusi menyelamatkan anak korban konflik sekaligus pengumuman penghargaan liputan media terbaik tentang isu anak 2010 di Jakarta, Selasa (31/5).

DATA pemerintah Indonesia menyatakan anak-anak yang menjadi pengungsi di Indonesia tersebar beberapa provinsi. Diantaranya di Maluku sebanyak 125 ribu anak, Nusa Tenggara Timur 100 ribu anak, Aceh 75 ribu anak, dan daerah lainnya 50 ribu anak. Beberapa konflik dominan yang terjadi belakangan ini adalah konflik antara Jemaat Ahmadiyah dengan warga anti Ahmadiyah. Akibat penyerangan atas Jemaat Ahmadiyah di Cikeusik, Pandeglang, pada 6 Februari 2011, misalnya, tujuh anak-anak dan balita harus diungsikan. Kasus lainnya adalah penggembokan pasti asuhan Khasanah Kautsar di Tasikmalaya, Jawa Barat pada 8 Desember 2010. Selama dua puluh hari anakanak panti tersebut hidup dalam isolasi, sehingga • ke halaman 15 kolom 3


metropolitan

10

Pontianak Post

Jumat 3 Juni 2011

perdagangan

Ekpsor Kalbar Meningkat APRIL 2011 ekspor Kalimantan Barat mengalami peningkatan 58,86 persen dibanding Maret 2011, yaitu dari USD116,46 juta naik menjadi USD185,01 juta. Jika dibandingkan periode Januari hingga April 2010 nilai ekpsor pada Januari hingga April 2011 mengalami peningkatan sebesar 129,63 persen. “Untuk April 2011 komoditi ekspor Kalimantan Barat didominasi karet dan barang dari karet (HS 40), biji kerak dan Abu logam (HS26) dan kayu dan barang dari kayu (HS 44) yang menyumbang sebesar 92,85 peren dari total nilai ekspor,” kata Kepala Bidang Statistik Distribusi BPS Kalbar, Edi Rahman Asmara. Tiga negara tujuan ekspor Kalbar terbesar pada April 2011, tambah Edi seperti China, Jepang, dan Korea dengan konstribusi sebesar 69,99 persen. Edi juga menjelaskan untuk tujuan ekspor di Kalimantan Barat pada April 2011 masih didomnasi Negara Asia dengan konstribusi sebesar 84,20 persen, sisanya Argentina sebesar 2,57 persen, Belanda sebesar 2,07 persen dan Brazil sebesar 236,51 persen dan 9,12 persen ke negara lainnya. Berbeda dengan ekspor pada April 2011 lalu impor di Kalbar mengalami penurunan sebesar 10,66 persen dibanding Maret 2011 dari USD 21,39 juta menjadi USD 19,11 juta. Sedangkan periode Januari hingga April 2011 impor naik sebesar 37,11 persen dibandingkan periode Januari hingga April 2011. ”Empat golongan penyumbang impor terbesar di Kalbar pada April 2011 seperti Bahan Bakar Mineral (HS27), pupuk (HS31), mesin-mesin atau pesaqwat mekanik (HS84) serta kapal laut dan bangunan terapung (HS 89) dengan total nilai ekspor 76,70 persen atau menyumbang USD 14,66 juta,” papar Edi kemudian menjelaskan pada April 2011 sebagian besar impor di Kalbar berasal dari Asia sekitar 83,78 persen, sisanya dari Belarus 5,62 persen, Jerman 2,38 persen, Papua Nugini 2,12 persen, Amerika Serikat 1,93 persen dan 4,16 persen berasal dari negara lainnya. Singapura, Malaysia, China kata Edi merupakan tiga negara pemasok terbesar impor di Kalbar pada April 2011. ”Untuk neraca perdagangan luar negeri Kalbar pada April 2011 mengalami peningkatan 74,51 persen dibanding Maret 2011,” imbuhnya.(ash)

BAJU DAYAK: Seorang Bupati dari luar Kalbar terlihat takjub melihat baju adat Dayak di Stan Kabupaten Bengkayang. Kesenian asli Kalbar menarik minat para tamu dalam acara Expo dan Gelar Dagang di Komplek Ayani Megamall. Shando Safela/Pontianak Post

Tingkat Stres di Kalbar Tinggi PONTIANAK—Tingkat stres individu di Kalimantan Barat cenderung tinggi. Sebagian besar disebabkan karena perekonomian atau penghasilan. Stres ini tak hanya terjadi pada mereka yang pengangguran, melainkan juga pegawai atau karyawan. ”Angka pasti peningkatan belum ada. Tetapi cenderung meningkat setiap tahun. Kondisi ini dilihat dari meningkatnya jumlah klien atau kasus yang ditangani psikolog,” ujar Ketua Himpunan Psikologi Indonesia Wilayah Kalbar, Armijn Chandra Santosa Besman di

Pontianak, Kamis (2/6) siang. Menurut Armijn, faktor perekonomian atau penghasilan menjadi penyebab dominan. Stres disebabkan karena pengeluaran lebih besar dari penghasilan. Terlalu banyaknya pengeluaran ini menyebabkan seseorang bingung untuk menutupi kekurangan sehingga akhirnya menjadi stres. Penyebab stres lainnya adalah persoalan keluarga, rumah tangga, ataupun persoalan perkuliahan bagi mahasiswa. Dampak terburuk dari stres yang berkelanjutan dan tidak mendapat pen-

anganan adalah berpotensi menderita sakit jiwa. Sebenarnya, kata Armijn, gejala stres pada seseorang bisa diketahui sejak dini. Salah satu gelaja yang ditimbulkan adalah mulai menarik diri dari lingkungan. Orang tersebut juga terobsesi bayangan kematian, merasa tidak berguna, ataupun tidak menghargai. Cara mencegah stres dengan berupaya meningkatkan kepercayaan diri. ”Mulai dengan beribadah lebih banyak ataupun konseling terhadap professional,” kata psikolog relawan Perkum-

Dewan Dorong Pemanfaatan Pupuk Organik PT SSA Diminta Jaga Lingkungan PONTIANAK—Komisi B DPRD Kalbar mendorong agar sektor pertanian dan perkebunan di provinsi ini dapat lebih banyak memanfaatkan pupuk organik. Terlebih lagi

sekarang Kalbar sudah memiliki pabrik pupuk organik terbesar seAsia Tenggara, yaitu PT Sinka Sinye Agrotama yang berada di Kota Singkawang. Wakil Ketua Komisi B, Syarif Izhar Assyuri Alaydrus, mengatakan, pihaknya menyambut baik kehadiran pabrik pupuk ini. Komisi B akan mengkaji bagaimana supaya

produksi pabrik tersebut dapat dimanfaatkan secara lebih optimal di tingkat lokal. Sebab, ada beberapa keuntungan dari pemanfaatan pupuk organik tersebut yakni harga yang relatif murah. “Kita akan dorong supaya penggunaannya lebih besar lagi,” katanya usai pertemuan antara Komisi B dengan Dinas Pertanian Tanaman

Pangan dan Hortikultura, Dinas Perkebunan, PT SSA, PT Pusri dan PT Petrokimia. Pemanfaatan pupuk organik pun dianggap punya nilai tambah lain dibandingkan dengan pupuk nonorganik yaitu lebih ramah lingkungan. Dalampertemuanini,sebelumnya Sekretaris Komisi B, Herman Fauzie juga menyambut baik kehadiran PT SSA. Hanya saja, Herman yang kebetulan berasal dari Kota Singkawang itu menekankan agar pihak PT SSA dapat lebih memperhatikan keamanan lingkungan dalam operasionalnya. “Lingkungan harus tetap dijaga,” kata Herman. Menanggapi hal tersebut, Sudjono Anggie, Direktur Harian PT SSA mengungkapkan, PT SSA sama sekali tidak merusak lingkungan. Perusahaan ini sudah mengantongi analisis mengenai dampak lingkungan (AMDAL). (rnl)

pulan Keluarga Berencana Indonesia Kalbar ini. Ia juga menyarankan instansi pemerintah maupun perusahaan negara dan swasta untuk melakukan pemeriksaan psikologis pegawai atau karyawannya. Minimal sekali dalam setahun. ”Di Jakarta saja sudah ada instansi pemerintah yang memeriksakan psikologi pegawainya. Paling tidak setahun sekali untuk melihat tingkat stres pegawainya. Karena kondisi pegawai juga berpengaruh terhadap kinerjanya,” ungkap Armijn.(uni)

Lelang, Petrokimia Bantah Tak Transparan PONTIANAK—PT Petrokimia Gresik membantah proses lelang distribusi dan angkutan pupuk di Kalimantan Barat tidak transparan. Hal ini ditegaskan Kepala Bagian Wilayah Kalimantan, Sulawesi dan Indonesia Timur PT Petrokimia, Edy Purwanto, usai pertemuan dengan Komisi B DPRD Kalbar, kemarin. “Dalam lelang kami sudah berusaha transparan. Perusahaanperusahaan yang masuk daftar rekanan mampu sudah kita undang dan mereka sudah hadir,” katanya. Pernyataan ini disampaikan menyusul adanya keluhan dari perusahaan-perusahaan EMKL dan JPT (Ekspedisi Muatan Kapal Laut dan Jasa Pengurusan Transportasi) Anggota DPW Gafeksi/Alfi Kalbar

terkait pelaksanaan lelang/tender distribusi dan angkutan pupuk PT Petrokimia di Kalbar. Pelaksanaan lelang tersebut dinilai kurang transparan dan terkesan ditutuptutupi. Gafeksi melihat ada indikasi praktik monopoli dalam distribusi dan angkutan pupuk sejak PT Petrokimia masuk ke Kalbar. Karena itu, Anggota Gafeksi/Alfi Kalbar juga meminta DPRD memanggil PT Petrokimiauntukmempertanyakan masalah ini. Sementara menurut Edy Purwanto, dalam melaksanakan lelang, pihaknya menjunjung tinggi aturan dan mengedepankan aspek efisiensi. Dengan demikian, pemenang lelang yang diusulkan adalah mereka yang menawar dengan harga terendah. (rnl)


Pontianak Post

METROPOLITAN

Jumat 3 Juni 2011

11

Pemkot Tetap Berlakukan Kuota 5 Persen

MUJADI/PONTIANAK POST

NUNGGU MANCUR: Pengunjung Alun-alun Kapuas masih bisa menikmati pemandangan Sungai Kapuas. Sementara indahnya air mancur tetap menjadi dambaan, sayangnya saat ini air mancurnya macet.

PONTIANAK—Kepala Dinas Pendidikan Kota Pontianak Mulyadi mengatakan pendaftaran siswa baru rencananya dimulai pada 4 Juli mendatang. Kota Pontianak tetap memberlakukan kuota lima persen di sekolah negeri bagi siswa dari luar wilayahnya. ”Kuota untuk siswa dari luar Kota Pontianak tetap lima persen untuk tingkat SMP, SMA, dan SMK negeri. Untuk yang swasta tidak ada kuota,” ujar Mulyadi di Pontianak, Kamis (2/5). Penetapan kuota ini dimaksudkan agar anak-anak Kota Pontianak bisa masuk ke sekolah negeri di wilayahnya sendiri. Saat ini SMP negeri yang ada sebanyak 24 unit. Jumlah maksimal untuk siswa setiap kelas sebanyak 36 orang. Bahkan ada sekolah yang siswanya dalam satu kelas sebanyak 32 orang. ”Untuk SMA negeri ada 10 unit dan SMK negeri 8 unit Totalnya 18 unit,” kata mantan Kepala Kantor Arsip dan Perpustakaan Daerah Kota Pontianak ini. Ia menyatakan tidak ada masalah ter-

hadap daya tampung sekolah di Kota Pontianak. Jumlah SMP negeri dan swasta yang ada mampu menampung seluruh lulusan sekolah dasar di Kota Pontianak. Begitu pula tingkat SMA, jumlah sekolah negeri dan swastanya mampu menampung seluruh lulusan SMP yang ada. ”Daya tampung SMA negeri dan swasta hampir 10 ribu orang. Jadi tidak ada masalah. Berkaitan dengan penerimaan, kami akan rapat kembali,” ungkap Mulyadi. Ia menambahkan besok, Sabtu (4/6) akan dilakukan pengumuman kelulusan tingkat SMP. Peserta ujian nasional SMP sebanyak 9.537 orang. Mulyadi menargetkan kelulusan diatas 95 persen. Bagi yang lulus, dilarang pawai. ”Usia mereka belum boleh memiliki surat izin mengemudi. Jadi tidak boleh pawai. Jangan coret-coret pakaian, karena saat masa orientasi siswa di SMA pakaian itu digunakan kembali,” ujar Mulyadi, yang juga meminta siswa tidak lulus untuk mengulang kembali di kelas 3. (uni)

Ketika Pemuda Pancasila Pontura Peringati Lahirnya Pancasila

Bergotongroyong Bersihkan Komplek Makam Sultan Pontianak Momentum hari lahirnya Pancasila yang disepakati jatuh pada 1 Juni diperingati bangsa Indonesia dengan penuh khidmat. Tak hanya di lembaga tinggi negara, di pelosok tanah air pun anak bangsa yang peduli turut memperingatinya. ANDRI JANUARDI, Pontianak KADER-kader Pemuda Pancasila (PP) di Kecamatan Pontianak Utara melakukan sesuatu yang berbeda dalam peringatan hari lahirnya Pancasila. Di bawah komando Ketua Pimpinan Anak Cabang (PAC) Pemuda Pancasila Pontura Amiruddin FAD, ratusan kader PP den-

gan penuh semangat menggelar apel dan bhakti sosial di Komplek Makam Raja-raja Kesultanan Pontianak di Batulayang, Rabu (1/5). Suasana kidmat tampak pada saat ratusan kader PP dan warga Batulayang memanjatkan doa dan munajat di pusara makam Sultan Syarif Abdurrahman Alkadrie, pendiri Kota Pontianak. Usai berdoa dan berziarah, kader-kader PP dengan sigap mengambil peralatan masing-masing. Ada yang membersihkan batu nisan, mencat pagar dan dinding, ada pula yang melakukan penghijauan dengan menanam sejumlah bibit pohon di sekitar makam. “Ini merupakan wujud kepedulian kami terhadap semangat lahirnya Pancasila. Sebagai anak bangsa, kita prihatin dengan memudarnya semangat gotong royong di antara kita,” ujar Bung Amir, sapaan akrab

Amiruddin, di sela-sela kegiatan. Hal senada juga diungkapkan wakil Sekretaris PP Pontura, Muhlis. Menurut dia, lahirnya Pancasila merupakan momentum untuk merekatkan ikatan kebangsaan warga. “Kita mencoba memanifestasikan nilai-nilai yang terkandung di Pancasila sebagai ideologi dan pandangan hidup bangsa dalam konteks yang lebih nyata,” ujar aktivis pemuda teladan di Kecamatan Pontianak Utara ini. Melihat buruknya fasilitas dan kondisi komplek makam Batulayang, Bung Amir berharap ke depan akan ada perhatian dari Pemkot Pontianak. Ia menyayangkan aset budaya dan sejarah ini terkesan terlantar tanpa kepedulian pihak terkait. “Kita lihat kondisinya memprihatinkan, padahal ini aset budaya dan aset wisata yang bisa menjadi ikon Kota Pontianak. Coba lihat

dermaga dan WC yang ada di dekat sungai itu,” ujar Bung Amir sambil menunjuk dermaga yang sudah reot dan tempat buang hajat yang sudah sangat tidak layak. Kepedulian kader-kader PP Pontura disambut hangat tokoh masyarakat Batulayang. Syarif Usman Alkadrie, salah satu tokoh yang tinggal tak jauh dari komplek makam menyambut baik kegiatan ini. Dia juga menyayangkan minimnya perhatian Pemkot terhadap situs bersejarah ini. “Kita menyayangkan pembangunan komplek makam yang dijanjikan sampai hari ini belum terealisasi. Kalau kita lihat kampung di seberang sana sudah dibarau, padahal itu kampung baru. Kita berharap janji Wali Kota bisa segera direalisasikan tahun ini. Makam ini bersejarah bagi perjalanan kota ini,” ujar Usman antusias. (*)

ISTIMEWA

NGECAT MAKAM: Kader Pemuda Pancasila Kecamatan Pontianak Utara mencat Komplek Makam Raja-raja Kesultanan Pontianak di Batulayang pada momentum hari kelahiran Pancasila, 1 Juni lalu.


12

KOMUNIKASI BISNIS

Pontianak Post

Advertorial

Jumat 3 Juni 2011

Stabilkan Gula Darah dengan Biaya Murah Mitra Binaan Telkom Hadir Diajang Gelar Dagang-Bisnis Expo

USIA tua memang rawan terkena berbagai penyakit degeneratif seperti diabetes dan jantung. Namun, bukan berarti tidak ada cara untuk menghambat datangnya gangguan tersebut. Selain mengikuti pola hidup sehat, pola makan yang memenuhi syarat kesehatan, yang tak kalah penting adalah memberikan tubuh asupan nutrisi sehat dan berkualitas. Bagi Hj. Waode Hasma (62 th) asal Mamajang, Sulawesi Selatan, mengkonsumsi Susu Kedelai Natoya adalah pilihan tepat. Ia sudah minum Natoya sejak setahun silam. Sebelumnya, ia selalu didera gangguan gula darah yang cukup tinggi dan keluhan jantung yang tidak cukup baik. Seperti diceritakan, gula darahnya pernah mencapai angka 350 mg/dl dan anfaal jantung membuatnya harus minum obat setiap hari. Baginya hal ini sangat tidak baik untuk tubuhya, karena efek samping obat kimiawi. “Setelah minum Natoya secara rutin, saya bisa merasakan perubahan nyata di mana badan saya jauh lebih sehat dan ringan. Sekarang kadar gula darah selalu stabil 106110 mg/dl. Sampai sekarang saya bahkan tidak lagi merasakan jantung berdebar dan nyeri,” ungkapnya. Apa yang dialami Waode Hasma,

merupakan fakta manfaat sari kedelai dalam membantu memperbaiki metabolisme tubuh dan mendorong pemulihan kesehatan tubuh. “Manfaatnya terasa sekali, minum Natoya setiap hari membuat badan lebih berstamina dan fit. Jarang pilek,” sambung ibu 4 anak ini. Susu kedelai yang mengandung senyawa utama yakni isoflavon

dan lesitin selain asam amino glisin dan asam amino arginin yang bermanfaat menjaga keseimbangan hormon insulin. Asupan sari kedelai secara rutin juga dapat menghambat resiko jantung koroner, karena kandungan isoflavon melindungi jantung dari resiko penumpukan plak. Fakta menarik pernah dirilis dalam statistic, yakni tingkat kematian akibat penyakit jantung di Jepang hanya separuh dari apa yang terjadi di Amerika Serikat. Penyebabnya tak lain, adalah tingkat konsumsi orang Jepang terhadap kedelai jauh lebih tinggi. Saat ini Natoya memenuhi kebutuhan masyarakat di segala lapisan, dengan kemasan baru dalam ukuran sachet 25g siap saji dan harga ekonomis per-sachetnya. Terobosan yang sangat inovatif ini merupakan pertama, dan satu-satunya produk susu kedelai di Indonesia dalam kemasan sachet siap saji: praktis, murah dan mudah diperoleh di warung-warung dan toko obat. Segera dapatkan Susu Kedelai Natoya di toko, warung dan mini market di kota Anda. Untuk informasi lebih lanjut dapat menghubungi layanan konsumen SMS: 0813 808 50000, Website:www.kliknatoya. com. Pemasaran Kalbar hubuungi: 085345038038. (d2/biz)

Asma Hilang, Ngajar Tenang BERAWALdarimembacatestimoni di koran, Dhani Wisastra mengetahui manfaat mengkonsumsi Gentong Mas. Setelah mengkonsumsi Gentong Mas sekitar 2 bulan, ia merasakan kondisinya lebih sehat. “Sekitar 1 tahun terakhir ini napas saya sering terasa sesak karena asma,” terang pria berusia 66 tahun ini memulai perbincangan. Penyakit asma adalah salah satu penyakit yang sangat familiar dengan rakyat Indonesia. Pada saat asma, saluran napas mengalami penyempitan karena hiperaktivitas terhadap rangsangan tertentu, misalnya debu, asap atau bulu binatang yang menyebabkan peradangan. Hal ini akan sangat mengganggu penderita, sebab sekarang sangat sulit menemukan udara yang betul-betul bersih. “Dari yang saya tahu, produk herbal itu sifatnya alami dan aman dikonsumsi, jadi saya tertarik mencoba,” papar Dhani yang kegiatan sehari-harinya disibukkan sebagai guru Seni Budaya. Kakek 7 orang cucu ini menuturkan, di minggu ke 2 setelah minum Gentong Mas, ia sudah mulai merasakan manfaatnya. “Alhamdulillah kondisi saya sekarang sudah sehat, serangan asma sudah jarang kambuh,” ungkap pria yang tinggal di Jl. Dr Wahidin, Pontianak, Kalbar ini penuh syukur. Kini, ia ingin sekali membagi pengalamannya itu dengan

orang lain. “Mudah-mudahan banyak orang yang mendapatkan kesehatan seperti yang saya alami. Semoga pengalaman saya ini bermanfaat, Amien,” harap Dhani mengakhiri perbincangan. Gentong Mas adalah minuman herbal dengan bahan utama gula aren dan nigella sativa (habbatussauda) yang terbukti memiliki banyak manfaat. Habbatussauda berperan sebagai anti histamin. Histamin adalah sebuah zat yang dilepaskan oleh jaringan tubuh yang memberikan reaksi alergi seperti pada asma bronchial. Habbatussauda dapat mengisolasi ditymoquinone, yang berdampak positif terhadap penderita asma bronchial. Selain itu, habbatussauda mengandung 15 macam asam amino penyusun isi protein termasuk di dalamnya 9 asam amino esensial. Dengan demikian, mengkonsumsi habbatussauda dapat meningkatkan daya tahan tubuh sehingga penderita asma tidak mudah terkena serangan. Untuk mendapatkan hasil yang baik, dianjurkan berolahraga terutama renang dan jangan terlalu lama berada dalam lingkungan banyak zat polutif (debu, tungau, asap rokok dan asap motor). Manfaat yang hebat bagi kesehatan dan rasa yang lezat membuat semakin banyak masyarakat mengkonsumsi Gentong Mas. Informasi lebih lanjut silahkan kunjungi

Promosikan Busana Khas Daerah, Makanan & Minuman Sehat TEPATNYA, Selasa (31/5) sentral bisnis Ayani Megamal diselenggarakan Gelar Dagang & Bisnis Expo 2011. Gelar Dagang & Expo yang berlangsung 31 Mei-4 Juni ini juga menghadirkan orang nomor satu di Indonesia H Dr Susilo Bambang Yudhoyono didampingi Ibu Negara Ani Bambang Yudhoyono untuk meresmikan secara langsung ajang terbesar di Kalbar ini. Untuk melengkapi semaraknya Gelar Dagang & Bisnis Expo 2011 ini, salah satu BUMN di Indonesia, Telkom CDC (Community Development Center) melalui mitra binaannya juga turut mempromosikan industri makanan ringan dan fashion. Para mitra binaan Telkom ini, adalah kelompok wirausaha yang tergabung dalam program pinjaman tahap II di tahun 2009 dan tahun 2010. Adapun lokasi stan yang ditempati mitra binaan Telkom sangatlah strategis, yaitu di depan pintu masuk tenda expo. Di stan itu, mitra binaan menjual banyak pakaian khas Kalbar berupa hasil tenun, pakaian muslim beserta pernak pernik. Mitra binaan juga menjual makanan khas

Hasanah

Pesta Rakyat, Malam Minggu di Kp Jateng

Pontianak, minuman instant (lidah buaya), minuman herbal saji serta masih banyak produk lainnya yang baik bagi kesehataan. Kepada Pontianak Post, pengelola CDSA Kalbar Margono mengatakan, Telkom memberikan secara cumacuma (gratis) kepada mitra binaan yang ingin mempromosikan hasil produksinya di area stan ini. Margono menjelaskan, sejak berdiri di tahun 2002-30 Juni 2011, Telkom telah menyalurkan bantuan pinjaman kepada 1.828 mitra binaan di seluruh Kalbar dengan total dana Rp24,9 miliar. “Realisasi Telkom tersebut didistribusikan kepada sektor industri, jasa, perdagangan, peternakan,

perikanan, pertanian, perkebunan dan jasa lainnya. Di samping memberikan bantuan pinjaman kepada mitra binaan, Telkom juga memberi pembinaan melalui programprogram pelatihan, pemagangan, pendampingan dan promosi pameran,” terangnya. Margono juga menjelaskan, untuk realisasi penyaluran dana program kemitraan, Telkom telah menyalurkan Rp3.668.200.000 kepada 248 mitra binaan di tahun 2009, dan meningkat menjadi Rp4.289.000.000 kepada 150 mitra binaan di tahun 2010. Hal Ini menunjukan terjadi kenaikan sebesar Rp620.800.000 atau sekitar 16,9 persen dari tahun 2009 lalu.(d3/biz)

Selain Melangsingkan

Raymon Tea juga Sehat bagi Tubuh

www.gentongmas.com. Bagi Anda membutuhkan Gentong Mas dapatkan di apotek/toko obat terdekat atau hubungi Pontianak: 081376179880/0561-7020305. Kabupaten Pontianak: 085245096249. Singkawang: 085220713000. Ku b u R aya : 0 8 2 1 2 8 1 0 3 3 1 7 . Sanggau: 081220795618. Sambas : 085245096249. Ketapang: 081256520280. Bengkayang: 082154699920. Landak : 082154699920. Sekadau: 082148102829. Sintang: 082154691052. Melawi: 081376179880. Terdaftar di Depkes:PIRT:812.3205.01.114.(biz)

SEBAGAI sekretaris sebuah perusahaan ritel terkemuka di tanah air yang berkantor di daerah Kramat Raya Jakarta, Nisa, panggilan Anisa Rahmi (24), tentu harus selalu menjaga penampilan diri. “Termasuk berat badan, karena erat kaitannya dengan image perusahaan tempat saya bekerja. Apalagi perusahaan kami juga menjual produk kecantikan dan busana, tentu saya harus menjaga penampilan diri agar tetap tampil menarik. Namun karena saya punya bakat turunan gemuk dari ayah, maka problem kegemukan pernah menghinggapi saya. Berbagai produk penurunan berat badan sudah saya coba, tak satupun yang membuahkan hasil, sehingga saya pernah nyaris putus asa,” ujarnya. Namun katanya, baru setelah dia temukan teh pelangsing Raymon Tea lewat cabang utama Bunda Laras di Bekasi, awal 2008, Nisa berhasil menurunkan berat badan

Siang Ini Rakerda-Diklat Golkar KKR Dibuka SIANG ini, Jumat (3/6) di Hotel Surya Alam, Sungai Ambawang, Rapat Kerja Daerah (Rakerda) dan Diklat Fungsional Partai Golkar Kabupaten Kubu Raya dibuka. Pembukaan yang akan dihadiri langsung Ketua DPD Golkar Kalbar H. Morkes Effendi ini dirangkai pelantikan pengurus PD AMPG, PD KPPG, DPD AMPI Kabupaten Kubu Raya (KKR) masa bakti 2010-2015. Rakerda mengambil tema “Suara Golkar, Suara Rakyat “ diikuti DPD Partai Golkar Kubu Raya diikuti 80 orang, terdiri dari pengurus Golkar Kubu Raya 13 orang, pengurus PD Kecamatan se-Kubu Raya 36 orang, ormas MKGR, Kosgoro 1957 dan Soksi Kubu Raya, unsur pimpinan daerah AMPI, MDI, HWK, pengajian Al-Hidayah dan Satkar Ulama Kabupaten Kubu Raya. Sementara Diklat Fungsional akan menghadirkan narasumber Andry

FOTO KOMBIS

STAN: Para pengunjung tengah memadati untuk membeli pakaian muslim yang dijual mitra binaan Telkom di stan Ayani Megamall.

Hudaya Wijaya, SH, Junaidi Bustam, SE, MH, Ir. Wahyu Asmidi dan Aida Mokhtar, S. Ag, M. Hum. Dalam rangkaian Rakerda dan Diklat Fungsional ini juga akan digelar pesta rakyat dan hiburan di halaman MTs Al-Kautsar Kampung Jawa Tengah (Kp Jateng) pada Sabtu dan malam Minggu (4/6) Ketua Panitia Rakerda Hasanah, S.Pd ditemui disela-sela persiapan kemarin mengatakan, DPD Partai Golongan Karya Kubu Raya adalah lokomotif dalam menjalankan program-program pembangunan, dan terus berupaya menangkal maraknya politik aliran yang nyatanyata menghambat roda pembangunan. ”Golkar bukanlah sebuah organisasi kepartaian yang membawa aliran ideologi tertentu, tetapi sebagai sebuah wadah untuk melancarkan pembangunan, mendukung pemerintahan dan melegitimasi

kekuasaan,”ungkap anggota KPAID Kalbar ini. Maksud dan tujuan dilaksanakannya Rakerda terangnya, dalam rangka memantapkan program kerja DPD Partai Golkar Kubu Raya masa bhakti 2010-2015, pengembangan wawasan dan pendewasaan dalam berorganisasi, pemantapan landasan jiwa berorganisasi yang maksimal dan sebagai wujud kebersamaan serta kesetiakawanan organisasi untuk mencapai tujuan bersama yaitu masyarakat adil, makmur, aman, tertib dan sentosa. ”Rakerda berlandaskan AD-ART DPD Partai Golkar dan SK. DPD Partai Golkar No:12/Golkar-KKR/V/2011 juga dalam rangka mewujudkan tujuan dan usaha-usaha Partai Golkar, serta meningkatkan kinerja pelaksanaan program kegiatan partai Golkar,” pungkas bendahara BKPRMI Kubu Raya ini.(d4/ser)

secara alami dalam tempo 3 bulan, sebanyak 9 kilogram. Hebatnya, selain melangsingkan, Raymon Tea juga sehat bagi tubuh. “Terbukti, selain kolesterol dalam darah saya normal, stamina saya pun lebih fit dari sebelumnya,” kata Nisa, warga Jakarta Pusat ini. Ia merasa senang, karena proses penurunannya tidaklah menyiksa badan. Kecuali hanya buang-buang air besar selama beberapa hari pertama, untuk penyesuaian dengan metabolisme tubuh. Selanjutnya biasa saja dan akan terlihat dari pembuangan tersebut berupa lemak. Itulah lemak-lemak yang selama ini bersarang dalam tubuh dan dikeluarkan secara alami, diantaranya lewat buang air besar. “Kini, berat badan saya lebih ideal lagi, yakni 43 kg. Senang sekali bisa mencapai berat segini,” kata Nisa. “Entah kebetulan atau memang berat tubuh saya yang sudah ideal dengan tinggi, pertengahan 2008 saya diterima bekerja di perusahaan yang hingga kini masih menafkahi saya itu. Posisi saya pun sesuai dengan disiplin ilmu yang saya gali selama ini di perguman tinggi. Satu hal yang membuat saya senang, saya yang dulunya pemalas, kini seolah tak kenal lelah. Saya sangg u p b e kerja dengan semangat yang berlipat ganda. Terimakasih Raymon Tea,” kata Nisa. R ay m o n Te a yang asli bisa diperoleh di distributor Sinar Mutiara Jl. Gajahmada No. 3 (seberang pemadam kebakaran

Budi Pekerti), telp (0561) 7385667061088 Pontianak. Penyalur: Toko Obat (TO) Mulia Jl. A. Yani No. 21, telp (0564) 22970. Sanggau Kapuas: TO Tiara Jl. Jendral Sudirman No.7-8, telp (0565) 23229 Sintang, TO Swallow Jl. Koper Makmur No.2 telp, (0562) 631111 Singkawang, TO Aman Jl. Mohamad Hambal Pemangkat, telp (0562) 241618. TO Ceria Jl. Pasar Baru blok D No.1, telp (0561) 652351 Sei Pinyuh. TO Duri Jl. Raya No. 16, telp (0562) 675151 Sei Duri. TO Tulus Budi Jl. A Yani No. 74C Ketapang, telp (0534) 32517. TO Sinar Abadi Jaya Jl. Gajahmada 37/199, telp (0561) 739679 Pontianak. Terdaftar di BPOM No.Ti 024204891.(e3/biz)


Pontianak Post

Jumat 3 Juni 2011

komunikasi bisnis Advertorial

Lomba Mewarnai & Menggambar Spectaholiday

Yamaha Pamerkan Dunia Automatic Ramaikan Gelar Dagang & Bisnis Expo YAMAHA melalui PT Aneka Makmur Sejahtera, main dealer di Kalimantan Barat, ikut meramaikan Gelar Dagang dan Bisnis Expo 2011 yang digelar di Sentra Bisnis Ayani Megamal, 31 Mei – 4 Juni 2011. Ajang yang bertepatan dengan Bulan Bakti Gotong Royong Masyarakat ke-VIII dan Hari Kesatuan Gerak PKK ke-39 tersebut langsung diresmikan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono. Mengambil dua stan, tepat di sebelah kiri pintu masuk tenda gabungan pertama, PT AMS menampilkan Dunia Automatic Yamaha. Empat tipe motor matic lawas dipamerkan Yamaha di sana, yaitu Mio, Mio Soul, Xeon, dan Lexam. Sudin, Perwakilan Manajemen PT AMS menyatakan, keikutsertaan dalam Gelar Dagang dan Bisnis Expo 2011 merupakan bentuk kepedulian Yamaha pada program Pemerintah Provinsi Kalbar. “Kita ingin turut meramaikan Gelar Dagang dan Bisnis Expo 2011 yang diikuti peserta dari seluruh Indonesia ini,” ujar Sudin di

10th Anniversary Mal Matahari

DUNIA AUTOMATIC: Stan Dunia Automatic Yamaha yang terletak di sebelah kiri pintu masuk pertama tenda gabungan.

kantornya belum lama ini. Selain sebagai bentuk dukungan pada program Pemprov Kalbar, keikutsertaan Yamaha dalam Gelar Dagang dan Bisnis Expo 2011 juga untuk lebih mendekatkan diri dengan konsumen dan warga Kalbar. Disamping itu, Yamaha turut memberikan kondisi khusus pembelian motor matic selama expo. “DP bisa Rp500 ribu dengan angsuran Rp400 ribuan, khusus untuk motor matic Yamaha di pameran,” kata Marianto, Marketing Support Yamaha. Kualitas dari motor matic Yamaha tidak perlu dipertanyakan lagi, karena sudah teruji dan terbukti. Terlebih tipe motor matic terbaru Yamaha, seperti Xeon dan Lexam (bebek matic) sudah dilengkapi teknologi terbaru Yamaha yang canggih. Yamaha Xeon 125 cc tidak hanya tampil elegan, sporty, dan stylish, tapi juga dilengkapi tenaga yang mumpuni. Xeon memiliki DiASil Cylinder dibuat dengan proses cetak (die cast-

ing), bukan lapisan (coated) sehingga memiliki daya tahan kuat terhadap aus. Xeon pun memiliki Forged Piston yang kuat dengan daya tahan tinggi terhadap pemuaian. Throtlle Position Sensor pada Xeon mengatur waktu pengapian busi sesuai beban kerja mesin, sehingga pembakaran lebih sempurna. Yamaha Lexam menonjolkan kenyamanan rem belakang dipindahkan ke stang sebelah kiri, pijakan kaki lebar, serta penyempurnaan suspensi depan. Lexam dilengkapi indicator hand brake di panel speedometer untuk safety lock. Transmisi Lexam sudah menerapkan teknologi Yamaha Compact Automatic Transmission (YCAT). Teknologi ini mampu mereduksi panas mesin yang bisa membuat belt (sabuk CVT) cepat aus dan tidak efisien mentransfer tenaga dari mesin. Yahama juga membekali Lexam dengan aliran pendinginan CVT dengan sistem udara tanpa hambatan.(d1/biz)

Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi/STIE ‘Indonesia’ yang kampusnya berlokasi di jalan Imam Bonjol No. 82-88 Pontianak, sebagai perguruan tinggi yang sudah memiliki komitmen untuk ikut berpartisipasi membangun bangsa di bidang pendidikan, ikut berpar­tisipasi aktif mem­per­siap­kan SDM berkualitas, yakni menghasilkan tenaga Sarja­na Ekonomi (SE) dan Tenaga Ahli Madya (A.Md) Akun­tansi. Tujuannya adalah agar mampu berkiprah sebagai tenaga profe­sional didalam bidang Manajemen dan Akuntansi/Keuangan. STIE ‘Indonesia’ menye­leng­­gara­kan program studi Manajemen/SI (Sarjana Ekonomi dengan gelar S.E), program Studi Akuntansi/DIII. Ijin Penyelenggaraan : SK Dirjen Dikti Depdiknas 4875/D/T/K-IX/2010 & 4082/ D/T/2008, dan SK Mendikbud No 73/D/O/98

Kampus STIE Indonesia Imam Bonjol, bangunan beton megah berlantai 5 Informasi dan Pendaftaran Kampus STIE Indonesia Jalan Gajahmada No. 38 telp. 0561- 734762,739123 Pontianak Jalan Imam Bonjol No. 82-88 telp. 0561-761307,761309 Pontianak WWW.STIEINDONESIA-PTK.AC.ID

Gratis satu buah HP untuk akses informasi akademik mahasiswa/i, dan lain-lain.

Beasiswa pendidikan Rp.500.000 untuk mahasiswa/i baru (selama Juni 2011)

Tes Masuk STIE 11 Juni 2011

MAL Matahari sebagai mall pertama di Kota Pontianak dengan konsep edutaintment, tahun ini memasuki usia 10 tahun. Memasuki usia dasawarsa, Mal Matahari selalu berbenah dan berkomitmen untuk tetap memberikan pelayanan prima bagi seluruh tenant sebagai mitra kerja, serta menghadirkan kenyamanan dan keamanan bagi seluruh pengunjung mall. Bersamaan dengan momen ini, Mal Matahari juga ingin mengucapkan terima kasih kepada seluruh instansi terkait, tenant, mitra kerja dan khususnya masyarakat Kota Pontianak serta segenap masyarakat Kalbar yang telah mendukung keberadaan Mal Matahari hingga saat ini. Menyemarakkan 10th Anniversary Mal Matahari serta menyambut liburan sekolah tahun ajaran baru, Mal Matahari kembali akan menggelar Lomba Mewarnai dan Menggambar ‘Spectaholiday’ 10th Anniversary Mal Matahari pada 2526 Juni 2011 dengan tema Liburan. Lomba Mewarnai kategori A untuk TK-SD kelas 1, Lomba Mewarnai kategori B untuk SD kelas 2-4 dan Lomba Menggambar untuk SD kelas 3-6. Pendaftaran Rp35.000/perserta

untuk semua kategori (free snack dan voucher CFC). Hadiah utama Lomba Mewarnai kategori A & B untuk Juara 1: uang tunai Rp500 ribu, juara II Rp300 ribu, juara III Rp300 ribu serta trophy, piagam dan bingkisan. Pemenang berbakat I-III mendapatkan uang tunai Rp100 ribu, trophy, piagam dan bingkisan. Pemenang terbaik I-V mendapatkan trophy dan piagam. Hadiah utama Lomba Menggambar untuk juara 1: uang tunai Rp1 juta, juara II Rp700 ribu, juara III Rp500 ribu serta trophy, piagam dan bingkisan. Pemenang berbakat I-III mendapatkan uang tunai Rp200 ribu, trophy, piagam dan bingkisan.

Pemenang terbaik I-V mendapatkan trophy dan piagam. Mengawali bulan Juni kali ini, Mal Matahari juga menggelar pameran multi produk dengan tema ‘Kreasi Nusantara’ mulai 27 Mei-5 Juni 2011 di Lt. Dasar Mal Matahari. Berbagai koleksi pernak pernik, aksesoris, fashion, koleksi busana batik tersedia dalam pameran ini. Dapatkan diskon khusus selama pameran. Informasi Lomba dan Pameran dapat menghubungi management Mal Matahari, telpon (0561) 766667. Even ini didukung oleh: Speedy, Radio Primadona, Radio Samaria, CFC, Caladine, Funstation, Taman Fantasia, Bonetto, Biolysin, BW Media.(e3/biz)

SMK St Maria Ciptakan Specific Human Capital

STIE ‘Indonesia’, Mempersiapkan SDM Berkualitas di Bidang Manajemen (S-1) & Akuntansi (DIII) Wisuda XIV akan berlangsung 26 Juli 2011

1. Jurusan Manajemen/S1 (Dapat diselesaikan 3,5 tahun, gelar S.E./Sarjana Ekonomi) Konsentrasi: * Mnj pemasaran, *Mnj keuangan, * Mnj MSDM, * Mnj Perhotelan, * Mnj Perbankan (Syariah). * Prospek Karir Lulusan Perhotelan, Perbankan, Travel, perusahaan swasta/pemerintah. Semakin bertambahnya hotelhotel dan bank-bank di Pontianak dan Kalbar, membuat lulusan di bidang perhotelan, perbankan dan lain-lain semakin dibutuhkan. 2. Jurusan Akuntansi/DIII * Prospek Karir Lulusan Kasir, manajer/adm keuangan di perusahaan swasta/pemerintah, Hotel dan lain-lainnya Mengapa memilih kuliah di STIE ‘Indonesia’: 1. Biaya kuliah di STIE ‘Indonesia’ Pontianak sangat terjangkau oleh mahasiswa/I (SPP Rp, 260.000,perbulan) 2. Semua ruang kuliah ber AC dan tidak ada ujian negara. 3. Lokasi kampus STIE ‘Indonesia’ Pontianak terletak sangat strategis di tengah kota dan tepi jalan protokol (Jalan Iman Bonjol No. 82-88) sehinggaakansangatmenghematbiaya transportasi mahasiswa selama menempuh perkuliahan di STIE ‘Indonesia’ Pontianak. (d2.biz)

Ingin Belajar & Trading Forex? Promo Selama Pameran di Megamal Free 50 Usd yang Ikut Pelatihan APAKAH Anda sering mendengar kata Forex , Index atau Commodity seperti Gold? Mungkin Anda pernah ditawari dan diprospek untuk berInvestasi produk seperti itu? Atau malah mungkin Anda sudah pernah trading dan berinvestasi di bidang tersebut? Master Forex Borneo, adalah kursus mengajarkan Anda tentang bagaimana menghasilkan uang, kembali membuka kelas baru reguler dan privat untuk bulan Juni 2011. Setelah 1 tahun berdiri di Kota Pontianak ini, MF Borneo telah mempunyai komunitas lebih dari 1.600 trader aktif yang tersebar di seluruh area Kalbar, dan merupakan komunitas Forex online trading terbesar di Kalbar. Kursus Forex ini, adalah pelajaran yang untuk sampai saat ini belum pernah Anda dapatkan di bangku sekolah. Apa yang diajarkan disekolah terkadang berbeda dengan keadaan dunia saat ini. Mengapa terjadi seperti itu? Karena dunia terus berkembang secara pesat. Dan untuk mengatasi ketertinggalan ini, maka sudah seharusnya kita terus belajar dan berinvestasi dalam pendidikan. Sebab, pada zaman ini siapa lebih memegang informasi dia akan lebih menang dan berkembang. Latar Belakang Master Forex Borneo Centre (MFBC), merupakan salah satu

13

DUNIA pendidikan di Indonesia baik masa sekarang maupun akan datang menghadapi tantangan semakin berat serta kompleks. SMK Santa Maria (St Maria) harus mampu bersaing dengan sekolah dan negara-negara lain dalam produk, pelayanan, maupun penyiapan sumber daya manusia.

siap menjawab tantangan dunia kerja, atau melanjutkan ke jenjang perguruan tinggi dan mampu bersaing di dunia usaha. SMK Santa Maria sebagai salah satu sekolah kejuruan di Pontianak yang berdiri pada 1998, dengan konsentrasi bisnis dan manajemen, siap menanggapi tantangan yang

NILAI TERTINGGI: Amelia Augusta, siswi SMK Santa Maria peraih nlai Unas tertinggi tingkat SMK se-Kalbar.

Tantangan dan peluang bisnis semakin lebar dan sangat menggairahkan naluri para pebisnis. Untuk mampu berkolaborasi antarmitra atau berkompetisi dengan para kompetitornya, peran sumber daya manusia, baik di level atas maupun bawah menjadi sangat vital, karena menentukan pertumbuhan atau keruntuhan suatu bisnis. SMK Santa Maria bertujuan membentuk generasi muda yang

ada dengan memformulasikan program pembelajaran tambahan yang realistis. Input langsung dan nyata para alumni yang telah bekerja di dalam dan di luar negeri, semakin memacu pimpinan dan staf pengajar SMK Santa Maria berpikir keras merealisasikannya agar sekolah dapat melahirkan lulusan yang semakin handal. Suatu cita-cita yang besar jika tamatan SMK Santa Maria senantiasa siap memasuki

bursa tenaga kerja yang semakin kompetitif di dalam maupun di luar negeri. Pembelajaran dan pendalaman materi dirancang secara konstruktif. Siswa dibimbing untuk cakap memaknai pengetahuan, informasi dan kebutuhan secara cerdas, cepat, kritis dan kreatif. Sarana pembelajaran outdoor yang simulatif, menjadi metode yang akan dialami para siswa SMK St. Maria. Keinginan ini dimungkinkan sekali, karena SMK St. Maria sebagai salah satu sekolah kejuruan memiliki tempat (Rumah Retret “Costantini” Sei Ambawang), dan SDM yang representatif. Pembelajaran outdoor untuk SMK St. Maria adalah pembelajaran yang berfokus pada pembentukan mental berani, tekun, kritis, kooperatif dan keterampilan bekerja efisien-efektif. SMK Santa Maria membatasi diri hanya menerima dua kelas dengan mengikuti motto non Multa sed Multum. Artinya, sedikit tetapi berkualitas, untuk dapat memenuhi harapan bersama siswa, orangtua, sekolah dan masyarakat. Pada tahun pelajaran 2010/2011 siswa SMK Santa Maria lulus 100% dan memperoleh nilai ujian tertinggi tingkat SMK se-Provinsi Kalbar, diraih oleh Amelia Augusta yang akan melanjutkan kuliah ke Sydney. Pendaftaran masuk SMK St. Maria, pada setiap hari kerja, bertempat di Kantor Kepala Sekolah, pada pagi hari pukul 08.00-11.30, siang: pukul 14.00-16.00. SMK Santa Maria adalah sekolah kejuruan terakreditasi “A” berdasarkan SK Ketua BAS Provinsi Kalbar No. 06/BAS-PROV/ Kep III/2007, tertanggal 30 Maret 2007.(d2/biz)

STKIP Sintang Buka Pendaftaran Mahasiswa Baru Siapkan SDM Bekualitas dan Memiliki Daya Saing

lembaga pelatihan swasta yang terjalin atas kerjasama Indonesia-Rusia yang fokus pada bidang bisnis online dan investasi di financial market. Keberadaan Master Forex Borneo Centre di Kota Pontianak dengan spesifikasi bidang yang dimilikinya, akan mampu memberikan solusisolusi aplikatif dan benar-benar akan sangat membantu pemerintah melakukan upaya-upaya pengentasan pengangguran dan kemiskinan. Profesi Forex Trader profesional merupakan bidang keahlian yang masih sangat langka saat ini, namun jelas-jelas banyak dibutuhkan. Keunggulan layanan kami adalah: Pertama, jaminan 100% langsung mendapatkan pekerjaan bagi alumni yang ingin bekerja. Kedua, jaminan layanan konsultasi, analisa dan pendampingan pasca pelatihan. Ketiga, penghargaan bagi peserta dan alumninya (bersertifikat).

Cocok untuk semua kalangan, seperti pelajar/mahasiswa, pebisnis, ibu rumah tangga, PNS dan siapa saja yang ingin mendapatkan penghasilan. Master Forex Borneo juga ikut berpartisipasi dalam menyukseskan acara pameran di Ayani Megamal dalam rangka Gelar Dagang dan Bisnis Expo Se-Indonesia, tang dibuka Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dan juga dihadiri seluruh gubernur, walikota dan bupati se-Indonesia. Stan MF Borneo terletak di Area Parkiran Motor Stan No. 73 dekat pintu masuk. Mari bergabung bersama kami di Komunitas Forex Online Trading Terbesar di Kalbar. Master Forex Borneo Centre berkantor pusat di Jl. Ayani Kompleks Ruko Ayani Mega Mall blok B23 Pontianak 78121. Contact person: 0561-762755/082158669955, website www.masterforex.asia, FB: Master Forex Borneo, YM : indomasterforex@ ymail.com.(a2/biz)

SEKOLAH Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan (STKIP) Persada Khatulistiwa Sintang membuka peluang bagi lulusan SMA, SMU, SMK, MA, D1, D2 atau Sederajat untuk dididik menjadi tenaga guru atau tenaga kependidikan yang profesional. Perguruan tinggi dengan fasilitas dan tenaga pengajar profesional dengan jenjang pendidikan S2 tersebut, dengan kurikulum yang digunakan adalah kurikulum perguruan tinggi sesuai dengan Surat Keputusan Menteri Pendidikan Nasional No: 045/ U/2002 tanggal 2 April 2002 tentang Kurikulum Inti Pendidikan Tinggi dengan program studi Terakreditasi C, membuka pendaftaran tahun akademik 2011/2012 untuk lima program studi (Prodi). Diantaranya; Program Studi Pendidikan Biologi, Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Program Studi Pendidikan PPKn, Program Studi Pendidikan Ekonomi, dan Program Studi PGSD. Jumlah Mahasiswa yang diterima terbatas. Setiap Prodi akan diterima 200 mahasiswa, terkecuali Prodi PGSD. Waktu dan tempat pendaftaran

WAHYU ISMIR/PONTIANAK POST

KOKOH: Kampus STKIP Persada Khatulistiwa Sintang, berdiri kokoh di Jalan Pertamina Km.04 Sintang.

dibagi dalam dua gelombang. Gelombang I: 28 April sampai 23 Juli 2011, dan gelombang II: 28 Juli sampai 20 Agustus 2011. Pendaftaran dibuka setiap Senin sampai Sabtu pukul 08.00 - 12.00 WIB, kecuali Jumat jam 08.0011.00 WIB, di Kampus STKIP Persada Khatulistiwa Sintang Jalan Pertamina Km.04 Kotak Pos 126 Sintang Kalbar. Untuk tes atau seleksi gelombang pertama dilaksanakan 25 Juli 2011 pukul 07.00 WIB sampai selesai, dan gelombang kedua dilaksanakan 22 Agustus 2011 pukul 07.00 WIB sampai selesai. Sedangkan pengumuman hasil tes untuk gelombang pertama pada 27 Juli 2011 pukul 08.00 WIB, dan gelombang kedua pada 25 Agustus 2011 pukul 08.00 WIB. Syarat pendaftaran berupa foto copy ijazah SMA/SMU/SMK/MA/ D1/D2 atau Sederajat sebanyak dua

lembar yang telah dilegalisir, pas foto ukuran 3x4 cm dan 4x6 cm masingmasing sebanyak 3 lembar, membayar biaya pendaftaran dan seleksi/ tes sebesar Rp200.000, dan berkas pendaftaran dimasukan kedalam stopmap berwarna kuning. Biaya pendidikan untuk semua program studi tahun akdemik 2011/2012 sebesar Rp4. 350.000. Pembayaran biaya pendidikan tersebut dapat dibayar dalam dua tahap, di mana pembayaran tahap pertama Rp3.350.000, dan pembayaran tahap kedua Rp1.000.000, dibayar bersamaan dengan registrasi semester kedua. Hal-hal lain yang belum jelas dapat ditanyakan langsung ke sekretariat pendaftaran, dengan contac person Rosalia Tuto (085245901985) dan Dessy Triana.R (085345249778). (c1/biz)


kubu raya

14

Pontianak Post

warung samsat

Pelayanan Mudah dan Cepat

+

KANTOR Pelayanan Sistem Administrasi manunggal di Bawah Satu Atap (SAMSAT) terus berupaya memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat dengan berbagai kemudahan dan kecepatan dalam pengurusan STNK, pembayaran SWDKLLJ, dan Pajak Kendaraan Bermotor, Salah satunya dengan membuka stand “Warung Samsat” di area Expo Pusat Perdagangan dan Bisnis 2011 di A Yani Mega Mall dalam rangka kegiatan Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat VIII dan Hari Kesatuan Gerak PKK se-Indonesia yang dibuka Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, Selasa (31/5). Kadispenda Provinsi Kalbar, R Taruli Manurung didampingi Kabid Pajak, Samuel mengatakan Samsat Kalbar yaitu Dispenda, Kepolisian, Jasa Raharja, dan Bank Kalbar berkomitmen untuk terus berupaya dengan berbagai cara kemudahan, kedekatan, dan kecepatan dalam memberikan pelayanan kepada masayrakat. “Dibukanya warung Samsat ini dengan maksud memberikan kesempatan kepada masyarakat untuk memanfaatkan layanan yang diberikan, disamping berbelanja dan menyaksikan hasil produksi dalam negeri di masing-masing stand. Silahkan mampir untuk membayar pajak kendaraan yang kebetulan sudah memasuki masa berakhir pajaknya,” ujar Taruli. Warung Samsat dijelaskan Taruli, juga melayani pajak yang menunggak. Terkucuali yang tidak dilayani dan harus dibayar di Kantor Samsat Induk adalah untuk masa pajak perpanjangan STNK lima tahun, balik nama, ubah bentuk dan mutasi. “Waktu hanyan lima hari dibuka pada jam sembilan pagi hingga malam hari. Persyaraatannya pun cukup mudah. Cukup memabawa STNK asli dan notice pajak atau bukti pelunasan,” jelas Kadispenda.(ars)

PENETAPAN HARGA TANDAN BUAH SEGAR (TBS) Hasil Rapat Tim Pengkajian dan Kesepakatan Penetapan Harga TBS Kelapa Sawit Produksi Petani Kalbar bln MEI 2011 PatOKan Harga / Kg tBs KELaPa sawIt PrODuKsI PEtanI KaLBar sBB : • Umur Tanaman 3 tahun Rp. 1.211.04,• Umur Tanaman 4 tahun Rp. 1.302.10,• Umur Tanaman 5 tahun Rp. 1.395.82,• Umur Tanaman 6 tahun Rp. 1.444.70,• Umur Tanaman 7 tahun Rp. 1.495.27,• Umur Tanaman 8 tahun Rp. 1.544.15,• Umur Tanaman 9 tahun Rp. 1.594.72,• Umur Tan. 10 s/d 20 tn Rp. 1.645.96,-

+

Harga CPO/ Kg Rp. 7.514.01 Harga Kernel/Kg : (tidak termasuk PPN) Rp. 5.333.92,- (tidak termasuk PPN) Indeks “K” : 88.33 % TIM PENETAPAN HARGA PEMDA TINGKAT I KALBAR

cmyk

BERKREASI: Museum Kalbar setiap sore tak pernah sepi pengunjung. Anak-anak muda berkreasi leluasa memilih lokasi.

MUJADI/PONTIANAK POST

Vendor Reklame Ikut Protes

Penutupan Baliho

SUNGAI RAYA—Protes penutupan baliho dan neon box program Pemkab Kubu Raya yang dilakukan oknum tidak bertanggung jawab terus menuai protes berkepanjangan. Setelah politikus demokrat, sejumlah organisasi kemasyarakatan dan kepemudaan termasuk Apdesi Kubu Raya, suara tidak senang tersebut juga disuarakan pemilik vendor reklame. Tab sapaan karibnya mengaku terkejut baliho atau reklame yang dipasangnya ditutup dengan kain putih. “Padahal saya sudah bayar ke Pemkab. Karena kami sebagai vendor reklame ada kerja sama. Sama saja kerja kami tidak dihargai,” ungkapnya dengan nada kesal Dia mengatakan, reklame yang dipasangnya tidak mengandung

HARGA KOMODITI DAN PAKAN TERNAK DI PONTIANAK

Komoditi Doc Broiler FS/Ekor Broiler Hidup/kg Ayam Buras hidup/kg Daging Sapi/Kg Daging Babi/Kg Karkas Kambing/Kg Telur Ayam Ras/Kg Pakan Petelur Stater/Kg Pakan Petelur Grower/Kg Pakan Layer/Kg Pakan Pedaging Starter/ kg Pakan Pedaging Finisher/kg Kulit Sapi / Kg Kulit Kambing / Lembar

MINGGU KE 4 MEI 2011

Harga Rp. 6.500,Rp. 22.000,Rp. 40.000,Rp. 72.000,Rp. 55.000,Rp. 80.000,Rp. 18.000,Rp. 5.700,Rp. 5.600,Rp. 4.500,Rp. 6.500,Rp. 6.000,Rp. 7.500,Rp. 20.000,-

unsur-unsur negative. Akan tetapi berkaitan dengan program-program pemerintah. “Beda kalau isi reklame itu bersifat negatif atau menyinggung pihak tertentu, mungkin wajar saja ditutup atau dibongkar. Tapi ini kan tidak,” ungkapnya sekali lagi, Kepada pihak penertiban dan penutupan reklame, lanjut dia, seharusnya ada pemberitahuan kalau baliho atau reklame akan ditutup karena akan menyambut kedatangan Presiden SBY. “Sah-sah saja kita menyambut Presiden. Akan tetapi janganlah sampai mengorbankan pihak-pihak tertentu dengan cara-cara yang mengarah arogansi,” ujarnya. Terlebih, sambungnya, penutupan baliho dan reklame dilakukan pada subuh hari disaat semua orang sedang tidur istirahat. Kenapa tidak pada waktu siang hari. “Saya pun sangat yakin sekali bapak Presiden tidak

akan senang melihat tindakan diluar batas yang justru merugikan pihak tertentu dalam penyambutan tersebut,” ungkap dia. Suharso, salah satu tokoh pemuda termasuk tim pemekaran Kubu Raya juga menyayangkan kejadian tersebut. “Seharusnya lakukan dengan cara-cara etika birokrasi bukannya sebelah pihak,” katanya. Dia menambahkan setiap pemerintahan dimanapun pastilah memiliki aturan main hukum yang sesuai dengan mekanisme dan prosedur. “Ini jelas sudah menunjukan adanya sikap arogansi yang dilakukan tim penertiban reklame,” ungkap dia. Dia menyarankan hendaknya pemerintah lebih bijak menyelesaikan permasalahan. Terhadap persoalan ini hendaknya dilakukan klarifikasi biar jelas siapa yang melakukannya. ”Berikan masyarakat pembelajaran birokrasi cerdas dalam menyelesaikan persoalan. Jangan ciptakan suasana tidak kondusif. Ini sama membuat masyarakat tidak percaya,” terang dia.(den)

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13

NAMA BARANG BAHAN KEBUTUHAN POKOK Beras Lokal/Kampung Beras IR64 Gula Pasir Minyak Goreng Bimoli Minyak Goreng Curah Daging Sapi Murni Daging Ayam Ras Daging Ayam Kampung Telur Ayam Ras Susu Kental Manis Bendera Susu Bubuk Putih Cap Bendera Jagung Pipilan Kering Garam Beryodium

SATUAN

HARGA

KET.

NO.

NAMA BARANG

Sengketa Lahan Pasar Tradisional Parit Baru

bongkar bangunan liar penghalang Pasar Tradisional Parit Baru sudah dikirimkan. ”Kita berikan batas waktu kepada mereka,” ujar dia. Batas waktu yang diberikan SUNGAI RAYA—Surat yang sampai pada 4 Mei 2011. Kalau ditunggu Satuan Polisi Pamong pada sampai tanggal tersebut Praja akhirnya dikeluarkan juga tidak dihiraukan pihaknya akan Pengadilan Negeri Mempawah. melakukan pembongkaran Dalam waktu dekat pembong- paksa. ”Mungkin pada hari Senkaran bangunan innya, kami akan liar milik oknum bertindak tegas masyarakat akan melakukan pemsegera dilakukan. bongkaran paksa,” “Suratnya sudah ungkapnya. Kalau tetap berdikeluarkan. BahAndy menamkan telah dipam- sikeras, kita akan bahkan kasus ini pang di pasar trasendiri sudah dilakukan tindadisional pasar Parit menangkan Pemkan keras. Tidak kab Kubu Raya Baru,”ungkapAndy Hasriady Kasat Pol melalui Pengadimenutup kePP Kubu Raya, lan Negeri Memmungkinan kita pawah. Dengan Minggu (2/6). Menurut dia akan laporkan ke demikian putusan berkenaan dentersebut pihak berwajib hukum gan keluarnya subersifat tetap dan rat tersebut, Pol PP mengikat. Oleh Andy Hasriady langsungbertindak karena itu, PemKasat Pol PP KKR dengansecepatnya kab secepatnya melakukan pemasangan papan akanmelakukanpembongkaran plangdilarangmembangun.”Itu paksa bangunan penghalang kita lakukan demi keamanan pintu masuk menuju Pasar Trabangunan pasar yang sudah disional Parit Baru. ”Kalau tetap lama terbengkalai tersebut,” bersikeras, kita akan lakukan ungkapnya. tindakan keras. Tidak menutup Walaupun suratnya telah kemungkinankitaakanlaporkan dikeluarkan, bukan berarti Pol ke pihak berwajib,” ujar dia. PP langsung bertindak arogan. Lebih lanjut dikatakannya Sejak 1 Juni 2011 kemarin surat proyek bangunan Pasar Traperingatan agar segera mem- disional Parit Baru merupakan rancangan dari Dinas Koperasi dan UMKM Kubu Raya. Proyek tersebut sudah selesai terkecuali jalan menuju pasarnya. Karena bersengketa bangunan tersebut lama terbengkalai dan dibiarkan kosong. ”Dan rencananya sebelum puasa Ramadhan, bangunan Pasar Tradisional Parit Baru ini akan kami pergunakan,” katanya. Sebelumnya Andi menambahkankalausengketapersoalan lahan sempat memunculkan pertikaian. Beberapa anggota Sat Pol PP Kubu Raya sempat mendapatkan perlawanan dari oknum masyarakat yang mengklaim tanah tersebut miliknya. Pihaknya sendiri sudah berkonsultasi ke Pengadilan Negeri Mempawah untuk melakukan pembongkaran. “Bangunan tersebut harus segera ditempati pedagangPasarTradisionalParit Baru. Jika ada yang ingin mengajukan banding, kami siap menghadapi,” terang dia. (den)

12 April2011 SATUAN HARGA KET.

BAHAN KEBUTUHAN POKOK KG KG KG LITER KG KG KG KG KG KLG 400 GR/KTK KG 250 GR/BKS

7.500 8.125 9.625 Luar Negeri 14.000 9.500 71.500 Kualitas A 21.250 42.500 16.375 7.750 26.500 5.675 925

14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26

Tepung Terigu Segitiga Biru Kacang Kedelai Mie Instan (Indomi Rasa Kaldu Ayam) Cabe Merah Besar (Biasa) Bawang Merah Ikan Asin Teri Kacang Hijau Kacang Tanah Ketelah Pohon Minyak Tanah Telur Ayam Kampung Cabe Keriting Bawang Putih

KG KG BKS KG KG KG KG KG KG LITER KG KG KG

Jumat 3 Juni 2011

Senin, Batas Akhir Pol PP Bongkar Bangunan Liar

7.000 7.375 1.300 21.250 16.500 46.250 19.000 14.500 2.375 7.000 36.000 30.750 20.250

Sumber Data : Dinas Perindag Prop. Kalbar

+

PERKEMBANGAN HARGA KOMUDITI T.PANGAN & HORTIKULTURA BULAN NOVEMBER 20110

PERKEMBANGAN HARGA RATA-RATA BEBERAPA BAHAN POKOK PENTING DI KOTA PONTIANAK NO.

l

JENIS KOMODITAS

NO. JENIS SATUAN HARGA KOMODITAS 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13

Jeruk Grade A Jeruk Grade B Jeruk Grade C Tomat Aloe Vera K.panjang Buncis Cab rawit lokal Jeruk Sambal Sawi Keriting Jagung Manis Timun Terong

Kg Kg Kg Kg Kg Kg Kg Kg Kg Kg Buah Kg Kg

7000 6000 5000 10000 2500 12000 15000 28000 4000 7000 2500 7000 10000

14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26

Alpokat Nanas Pepaya Madu Pepaya Kampung Pisang Nipah Pisang Berangan lengkeng Pisang Ambon Semangka Biji Semangka Non Biji Sawo Salak Bers Cehereng

SATUAN HARGA KET Kg Buah Kg Kg Sisir Sisir Kg Sisir Kg Kg Buah Kg Kg

20000 3000 6000 4000 7000 15000 20000 15000 4000 6000 12000 20000 7000

+


Pontianak Post

Jumat 3 Juni 2011

ANEKA PONTIANAK

Kepsek Dihipnotis, Rp 40 Juta... Sambungan dari halaman 9

perasaan aneh, dengan langkah pasti korban langsung masuk ke salah satu bank yang berada di Pontianak Utara. Setelah uang tersebut dicairkan, korban memasukkannya kedalam tas dan menunggu jemputan untuk kembali ke sekolah. “Seperti biasa, tiap bulan kalau sehabis mengambil uang gaji, saya meminta jemput kepada salah satu guru. Sebab saya tidak berani membawa uang tersebut sendiri. Takut dirampok,” ujar Suryanti. Walaupun sudah menghindar dari kawanan rampok, tetap saja aksi tindak kriminal para tersangka tak terelakkan. Dengan modus berbeda, kepala sekolah yang masih menunggu jemputan itu diperdaya oleh pelaku dengan ilmu hipnotisnya. Suryanti yang juga mengajar pelajaran matematika ini mengatakan, pelaku sudah mengendus langkahnya sejak awal. Setelah keluar dari bank, sontak saja salah satu pelaku langsung menepuk pundak belakang wanita paruh baya tersebut. “Satu pelaku menepuk pundak saya, padahal tidak dikenal. Tapi dia bertingkah seperti teman

akrab,” ujarnya. Kejadian itu, lanjut dia, tidak terlintas dari dalam pikiran. Hanya menuruti semua perintah pelaku. Layaknya orang hilang ingatan, uang dengan jumlah besar tersebut pun diserahkan ke tangan tersangka. “Pelaku sempat berkata pada saya, mau kemana bu. Terus saya jawab, mau ke sekolah. Tiba-tiba dia membawa saya ke dalam mobil yang diparkir diseberang jalan. Disitulah langsung saya serahkan semua uang gaji untuk guru-guru di sekolah,” ungkap korban. Berdasarkan informasi yang dihimpun Pontianak Post, pelaku berjumlah tiga orang. Mereka berbagi tugas untuk melakukan aksi tersebut. Salah satunya berperan aktif atas tindak kriminal ini, diduga kuat dia telah mendalami ilmu yang dilakukannya untuk meresahkan orang lain. Atas kejadian tersebut, korban mengalami kerugian Rp40 juta. Kejadian ini menyebabkan gaji para guru tertunda. Untuk sementara kasus tersebut masih dalam penyelidikan lebih lanjut oleh anggota reskrim Polsek Pontianak Utara demi mengusut jaringan para tersangka. (rmn)

15

Waspadai! Penipuan Berkedok Sertifikasi Sambungan dari halaman 9

pancing lagi. Saya katakan, saya hanya ada Rp3 juta dan mau transfer jika sertifikatnya sudah diterima. Oknum itu katakan ia akan menelepon lagi. Tetapi sampai sekarang tidak ada menelepon,” ungkap Ramli. Ramli pun segera mengonfirmasi kepada Kepala Dinas Pendidikan Kota Pontianak atas kejadian itu. ”Itu penipuan,” kata pria yang juga salah satu penerjun payung andalan Kalbar ini. Ia mengimbau kepada guru tidak percaya bujuk rayu oknum tertentu yang bermaksud mencemarkan dunia pendidikan. Jika ada guru yang mendapat telepon yang menawarkan berbagai jasa, diharapkan segera mengonfirkasikannya ke Dinas Pendidikan Kota Pontianak. Kepala Dinas Pendidikan Kota Pontianak Mulyadi menegaskan proses sertifikasi guru dari awal hingga akhir gratis. Tidak dipungut biaya sedikit pun. ”Sekarang ini, sertifikasi melalui sistem online. Tidak ada yang bisa membantu apalagi dengan iming-iming uang,” ujar Mulyadi, kemarin. Pada 2011, guru yang menjalani proses sertifikasi seban-

yak 1.092 orang. Terdiri atas guru TK negeri dan swasta, guru sekolah dasar berstatus sebagai pegawai negeri atau pegawai tetap yayasan, guru SMP, SMA, dan SMK. Saat ini yang melalui portofolio tidak banyak, hanya 17 orang. Sisanya melalui pelatihan guru di FKIP Universitas Tanjungpura. Di sana ada tim yang ditunjuk untuk memberikan pelatihan kepada guru. ”Saat ini proses di Dinas Pendidikan Kota Pontianak sudah selesai dan kami sudah menyerahkan berkas format A1 ke Untan. Nantinya guru akan mengikuti seleksi administrasi di rayon Untan. Kami harap semuanya lulus,” ungkap mantan Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kota Pontianak ini. Ia mengimbau seluruh guru tidak percaya terhadap telepon yang mengatasnamakan Dinas Pendidikan. Jika ada, harap segera dikonfirmasikan ke dinas. ”Bagi guru yang baru lulus S1 atau yang mengalami mutasi, jika ada kesalahan update data nomor unit pendidik tenaga kependidikan, harap segera mengupdate ulang. Supaya datanya valid,” imbaunya. (uni)

Pengungsi Anak Akibat ...

penerbitan sertifikat portofolio hanya dalam waktu dua minggu. “Beberapa guru sudah ditelepon. Oknum tersebut mengaku dari Dinas Pendidikan Provinsi Kalbar. Ia mengaku sanggup mengeluarkan sertifikasi portofolio guru pada tahun ini hanya dalam dua minggu,” ujar guru SDN 16 Pontianak Selatan, Ramli Ramlan, Kamis (2/6). Menurut Ramli, setelah mendapat informasi dari teman-teman guru lainnya, ia berusaha menelusuri penipuan yang dilakukan oknum tersebut. Ramli langsung meneleponnya di nomor handphone 085217981488. Ketika ditelepon, oknum mengaku bernama Anwar. ”Anwar bertanya apakah sudah ada nomor Kepala Dinas Pendidikan Kota Pontianak. Ketika dijawab belum, ia pun memberikan satu nomor handphone, yang ternyata bukan nomor kepala dinas,” kata Ramli. Kemudian, Anwar meminta untuk mentransfer uang jasa proses pengeluaran sertifikat portofolio sebesar Rp5 juta sampai Rp15 juta. ”Saya

Sambungan dari halaman 9

Trivonia dan Leviana Butuh Bapak Asuh

menyebabkan anak-anak hidup dalam ketakutan, terasing dan bahaya fisik. Di Asrama Transito Lombok, lebih dari 30 anak Jemaat Ahmadiyah juga harus tinggal di barak pengungsian sejak lima tahun terakhir. Ketua Komisi Nasional Perlindungan Anak, Aris Merdeka Sirait mengatakan pada konflik yang terjadi, sebagian besar pasti terjadi kekerasan. Dalam arti keseluruhan, konflik berdampak pada anak yang menjadi korban. ”Konflik dalam kekerasan dalam rumah tangga saja menyebabkan anak trauma. Apalagi konflik besar lainnya,” ujar Arist dalam Diskusi Menyelamatkan Anak Korban Konflik sekaligus Pengumuman Penghargaan Liputan Media Terbaik tentang Isu Anak 2010 di Jakarta, beberapa hari lalu. Psikolog sekaligus tenaga pengajar Fakultas Psikologi Universitas Indonesia Nael Sumampouw mengemukakan pendapat berbeda. Menurutnya, terjadinya satu konflik tidak berarti adanya kekerasan. ”Adanya kekerasan belum tentu karena adanya konflik. Konflik yang akut, laten, terbuka itu yang berisiko adanya kekerasan,” ujar Nael dalam kesempatan dan waktu yang sama. Ia menyatakan anak yang

memiliki dampak lebih berat dibandingkan orang dewasa ketika terjadi konflik. Mereka sangat terpengaruh oleh peristiwa traumatis yang dialami. Misalnya menyaksikan kematian, terpisah dari orangtua, sebatang kara, dan juga merasakan dampak peristiwa yang dialami orangtuanya. Dampak konflik terhadap anak lebih besar karena mereka memiliki keterbatasan pengalaman hidup, terbatas dalam keterampilan penyelesaian masalah, dan terbatas dalam ekspresi perasaan maupun kebutuhannya. Reaksi stres pada anak paska trauma adalah penghindaran, ketergugahan fisik berlebihan, kehilangan minat untuk fungsi sosial seperti sekolah dan bermain, serta berprilaku regresif. Proses pemulihannya rumit, dan memiliki jalan panjang. Selain itu juga bersifat unik antar individunya, seperti dianalogikan dalam permainan ular tangga. ”Bagaimana cara mencapainya, yakni membangun kembali dunia mereka yakni dengan konsep diri positif. Fasilitasi keberfungsian sosial seperti bermain, belajar, dan pengalaman dengan emosi positif. Selain itu, pemprosesan informasi mengenai pengalaman traumatik, misalnya dengan trauma healing therapy,” ungkapnya.**

Digugat Rp2 Miliar Sambungan dari halaman 9

jelaslah bahwa perbuatan para tergugat merupakan perbuatan melawan hukum yang merugikan para penggugat,” begitu salah satu inti surat itu. Theresia dan Christof lantas meminta ganti rugi sebesar Rp2 M dari keempat anggota DPRD. “Kerugin immateriil karena para penggugat telah kehilangan waktu, tenaga, pikiran, serta keuntungan yang diharapkan yang tidak dapat dinilai dengan uang, namun pantas dan wajar dihitung sebesar dua miliar rupiah,” sebut kuasa hukum

penggugat. Selain itu, Theresia dan Christof juga meminta honor dari PT SPD yang gagal mereka terima, dibayar oleh empat anggota DPRD tersebut. Jumlahnya sebesar Rp 25 juta. Tidak hanya itu, penggugat juga memohon kepada pengadilan untuk menyita (conservatoir beslaag) atas rumah keempat anggota Pansus. Penggugat juga meminta para tegugat membayar uang paksa (dwangsom) sebesar Rp1 juta setiap hari, bila terlambat melaksanakan isi putusan.. (ars)

Bupati Menginap di Hotel ... Sambungan dari halaman 9

maksimal, dia yakin akan ada dampak positif bagi sektor pariwisata daerah. Sebaliknya, hal itu akan menjadi boomerang atau merusak citra daerah apabila pelayanan dan penyambutan kepada tamu kurang optimal. “Kita harapkan setelah tamu itu pulang ke tempat asalnya, mereka bisa membawa informasi atau kabar yang baik tentang Kalbar sehingga secara tidak langsung bisa mempromosikan daerah ini. Sayangnya, dari informasi yang kita terima, banyak tamu yang kecewa,” ungkapnya. PHRI Kota Pontianak mengaku tidak dilibatkan secara maksimal dalam event ini. Akibatnya, meskipun hotel penuh, tetapi pendistribusian tamu ke hotel-hotel yang sesuai tidak dapat dilakukan dengan baik. Bahkan, kata Yuliardi, tamu sekelas bupati terpaksa menginap di hotel melati. Sebagai contoh adalah Bupati Lampung yang menginap di Hotel Surya. “Sebagai pengelola hotel, tentu saya terima. Tetapi sebagai ketua PHRI, rasanya hotel melati itu kurang sesuai dengan level beliau. Harusnya

bisa hotel berbintang,” ujar pria yang juga pengelola Hotel Surya ini. Dia khawatir hal ini akan menimbulkan preseden buruk bagi Pontianak dan Kalbar. Di samping masalah tentang akomodasi penginapan, Yuliardi pun mendapat informasi tentang para tamu yang bingung mencari tempat tujuan wisata selama berada di Pontianak. Apabila Asita (Asosiasi Tour and Travel Indonesia) dilibatkan, kondisi ini dapat diantisipasi. Para tamu dapat dibawa ke lokasilokasi objek wisata unggulan. Begitu pula dalam hal pemberian souvenir untuk tamu. Seharusnya, kata Yuliardi, panitia dapat melibatkan asosiasi yang bergerak di bidang itu. “Asosiasi untuk barang souvenir itu ada yaitu Inacraft. Kalau Inacraft dilibatkan, mereka bisa menyiapkan barang-barang souvenir,” katanya. Karena itu, ke depan, dia menyarankan agar semua stakeholder terkait dapat dilibatkan dalam kegiatan-kegiatan besar. Hal ini supaya semua pihak dapat memperoleh manfaat dari kegiatan dan pelayanan yang diberikan pun dapat lebih optimal.(rnl)

Sambungan dari halaman 16

Pekung Siantan Tengah Pontianak. Ayah mereka telah lama meninggal, sementara sang kakak yang sangat diandalkan malah nahas di negeri orang. Tulang punggung keluarga mereka yang terakhir, yaitu sang ibu Sumirna alias A fi sekarang masih berada di Malaysia, dalam perawatan di rumah sakit. “Oleh karena itu, mereka sangat butuh bantuan, butuh orangtua asuh. Apalagi mereka mau daftar sekolah,” kata Ateng. Meskipun begitu, kata Ateng, orangtua asuh yang dimaksud tidak boleh memaksakan kehendak semaunya kepada mereka. “Kalau bisa

Trivornia dan Leviana tetap tinggal sama pamannya. Maksudnya, orangtua asuh hanya bantu membiayai sekolahnya saja, sampai tamat,” jelas Ateng. Keduanya memang butuh biaya pendaftaran ke sekolah yang baru. “Trivornia lulus SMP baru mau masuk SMA. Kalau adiknya baru lulus SD mau daftar ke SMP,” sambungnya. Untuk mengingatkan kembali, Christy Erny tewas di tangan perampok di sebuah casino Kuala Lumpur Malaysia tempatnya bekerja, pada Kamis 12 Mei lalu. Sedangkan Sumirna, ibunya menderita luka parah. Sebelum mengembuskan napas terakhirnya, Christy dianiaya

bahkan diperkosa terlebih dahulu, sebelum akhirnya dicekik oleh empat perampok. Ketua Majelis Adat Budaya Tionghoa Harso Utomo Suwito telah mendengar informasi jika para pelaku pembunuhan telah tertangkap. “Saya dengar sudah ditangkap. Persidangannya tentu saja harus dikawal. Jangan seperti yang sudah-sudah, tidak jelas penyelesaiannya. Kasihan nasib TKW-TKW kita. Kami akan mengirim surat ke KBRI dan Konsulat di sana. MABT akan memantau dan terus mengawasi kasus tersebut. Kami juga sudah menghubungi jaringan-jaringan kami di Malaysia,” ujarnya.(ars)

Tak Gentar Ancaman Australia Sambungan dari halaman 16

harga ternak jatuh. Artinya bahan dari dalam negeri saja, masih banyak. Suswono menjelaskan, ternak impor itu sebetulnya hanya untuk menutup kekurangan saja, akibat daya dukung dari dalam negeri

masih kurang. “70 persen dari dalam negeri. Biasanya kalau dari Australia dan New Zealand itu hanya 60 persen,” katanya. Namun, lanjut dia, angkaangka tersebut belum pasti. Makanya pihak Kementan Juni 2011 ini akan melakukan sensus ternak. Dari hasil sen-

sus itu nantinya, baru dapat dihitung secara persis berapa sebenarnya kebutuhan impor ternak Indonesia. “Insyaallah, mudah-mudahan sensus yang akan dilakukan Juni ini, ada kepastian berapa kebutuhan impor sapi kita,” tegasnya. (ody)

Produk Kerajinan Tangan Masih jadi Unggulan Sambungan dari halaman 16

antusias mendatangi stan pameran yang dibuka secara resmi Presiden Republik Indonesia Susilo Bambang Yudhoyono, Selasa (31/5) lalu. Salah seorang pengunjung, Steven, mengatakan sengaja meluangkan waktu ke lokasi pameran. Bersama beberapa orang teman, dia berkeliling mengitari seluruh stan. Mengamati semua pajangan barang digerai tanpa lupa bertanya dengan penjaga, mengenal segala keunggulan produk yang ditawarkan, maupun jenis bahan dari produk yang dihasilkan. Steven memberi penilaian. Hasil pengamatannya isi gerai pameran hampir merata. Semua menonjolkan barang produk UKM. Dengan bentuk

kerajinan tangan, seperti tas, dan pakaian maupun pernak pernik akesoris, menjadi barang paling mudah dijumpai. Namun tetap dengan ciri khas sesuai daerah asal. Bagi Steven bukan masalah produk barang yang menimbulkan kekaguman. Tetapi bisa menyaksikan Indonesia secara langsung meski hanya dalam bentuk gerai pameran. Sudah cukup memuaskan dirinya. Sekaligus menambah keyakinan akan kekayaan dan kebesaran bangsa Indonesia. “Hasil kerajinan tangan semua menarik. Mungkin pemerintah perlu mendorong lebih kuat dengan membina UKM. Supaya hasil keberagaman budaya dalam bentuk kerajinan mampu bersaing dan mempunyai nilai ekonomis. Kalau barang teknologi mung-

kin kita masih butuh waktu,” kata Steven. Pengunjung boleh dibilang belum sempurna kehadirannya di pameran. Bila tidak mampir ke gerai milik Pemerintah Kabupaten JayaWijaya, Papua. Dua penjaga berpakaian khas daerah dengan ramah melayani kunjungan para tamu, sekadar menjelaskan tentang kondisi daerahnya. Selain bersedia diskusi, mereka juga berkenan foto bersama dengan pengunjung. Namun dikenakan biaya dengan membayar uang tunai senilai Rp 20.000. Tetapi bagi penjaga stan, Pontianak menghadirkan sebuah pengalaman baru bagi mereka. Yakni merasakan cuaca panas, kontras dengan di Jaya Wijaya. “Daerah kami cuacanya dingin. Beda sama di Pontianak,” kata Mama Rumi.**

Malaysia Berikan Dua Opsi Pemulangan Sambungan dari halaman 16

jalan untuk pemulangannya dengan segera. Asal bersedia menanggung biaya kepulangan sendiri. Demikian salah satu benang merah pertemuan Komisi Perlindungan Anak dan Ibu Daerah Kalimantan Barat dengan konsulat Malaysia di Pontianak, Kamis (2/5). Pihak konsulat menyampaikan, Sumirna bisa dipulangkan jika memang permintaan keluarga. Namun biaya kepulangan diluar tanggungan pemerintah Malaysia. Tetapi pemerintah Malaysia akan mengurus kepulangan Sumirna jika kondisinya telah pulih. Tapi bakal memakan waktu cukup lama. “Pemerintah Malaysia melalui konsulat menawarkan dua opsi untuk kepulangan Sumirna. Pertama pemulangan atas inisiatif keluarga sekaligus menanggung semua bebab biaya. Atau menunggu hingga sembuh karena pemerintah Malaysia pasti akan memulangan. Tetapi pastinya

membutuhkan proses. Namun kasus korban tergolong kasus khusus jadi mendapat prioritas pemulangannya,” kata Alik R Rosyad, ketua KPAID Kalbar. Rombongan KPAID diterima Konsulat Malaysia, Khairul. Sementara dari KPAID yang datang ke konsulat yaitu Alik R Rosyad, selaku ketua didampingi Hendrik P Damanik, Najmudin, Evi Melianty dan Ruminah. Menurut Alik, KPAID Kalbar mendatangi konsulat karena menyangkut masalah kedua anak korban. Yakni Teviana dan Leviana. Keduanya membutuhkan perhatian orangtua. Sementara bapak mereka telah berpulang delapan bulan silam karena serangan jantung. Sedang kakak mereka, Christy Erni, tewas terbunuh di Malaysia. Bahkan ibu mereka, Sumirna, kini masih terbaring di rumah sakit Malaysia juga akibat telah menjadi sasaran aksi kejahatan. “Dalam waktu dekat keduanya akan melanjutkan

sekolah. Karena itu kita mendorong pemerintah memberi perhatian khusus minimal memikirkan cara kepulangan Sumirna agar bisa dipercepat. Kalau menunggu pemerintah Malaysia berarti membiarkan keduanya terombang ambing. Karena pasti lama baru dapat terealisasi,” kata Alik. Secara bersamaan Evi Melianty menambahkan, kedatangan di konsulat juga memantau perkembangan kasus tewasnya Christy dan ibundanya Sumirna. Mereka berdua menjadi sasaran aksi empat orang komplotan penjahat di Negeri Sembilan, Malaysia. Menurut Evi, konsulat juga menyampaikan setidaknya pemerintah Indonesia dan Malaysia perlu meningkatkan pengawasan mengenai ketenagakerjaan. Supaya kasus serupa tidak terulang. “Kita juga berharap keberangkatan ke luar negeri jika ingin bekerja melalui jalur resmi. Agar bisa mendapat perlindungan saat bekerja di luar negeri,” kata Evi. (stm)


metropolis

16

Pontianak Post

Trivonia dan Leviana Butuh Bapak Asuh

pertanian

Tak Gentar Ancaman Australia INDONESIA tidak khawatir dengan ancaman pemerintah Australia yang akan menghentikan aktivitas ekspor ternak hidup ke negeri ini. Alasan negeri Kanguru itu karena beberapa lokasi pemotongan hewan di Indonesia, dianggap tidak memenuhi standar-standar pemotongan hewan internasional. Menteri Pertanian Republik Indonesia, Suswono mengaku belum mengetahui secara Suswono pasti apa alasan Australia berniat menghentikan ekspor ternaknya ke Indonesia. “Informasinya, RPH (Rumah Potong Hewan) di Indonesia menyalahi animal walfare atau kesejahteraan hewan,” kata Suswono di Bandara Supadio, dua hari lalu. Kendati demikian, Suswono heran mengapa ancaman pemerintah Australia baru sekarang. Dia pun mempertanyakan ada apa sebenarnya dengan pemerintah Australia yang mengancam menghentikan ekspor ternak ke Indonesia. “Kok baru sekarang memunculkan itu. Ada apa? Apakah karena kita memperketat impor, atau ada faktor lain. Kan sumber impor ternak itu tidak mesti dari Australia. Saat ini kita juga impor dari Amerika, tidak mesti semua dari Australia,” kata Suswono. Diduga penyebabnya, pada tahun ini pemerintah Indonesia menurunkan kuota impor sapi menjadi 400.000 ekor saja. Padahal, pada tahun 2009, kuota impor sapi Indonesia masih 750.000 ekor. Sekadar informasi, selama ini sekitar 80 persen ekspor ternak hidup Australia dikirim ke Indonesia dengan nilai ekspor sekitar AUS $ 300 juta per tahun. Dikonfirmasi soal ini, Mentan mengakui belum bisa memastikan itu. Dia mengaku, akan minta konfirmasi dengan pemerintah Australia “Yang jelas kita tidak khawatir dengan ancaman itu,” kata Suswono. Ia menambahkan, saat ini saja peternak di Indonesia menjerit, karena Ke Halaman 15 kolom 5

Jumat 3 Juni 2011

Sutami/Pontianak Post

TEMUI KONSULAT: Konsulat Malaysia saat menerima KPAID Kalbar membahas pemulangan Sumirna alias A fi.

Malaysia Berikan Dua Opsi Pemulangan Ibunda Erni Christy Masih Jalani Perawatan Intensif

PONTIANAK--Ibunda Tenaga Kerja Indonesia asal Pontianak Erni Christy (20), korban pembunuhan, Sumirna alias A fi di Negeri Sembilan masih menjalani

perawatan intensif di rumah sakit Malaysia. Dia belum bisa pulang kecuali bila telah sembuh. Namun pemerintah Malaysia membuka Ke Halaman 15 kolom 5

Anak TKW yang Tewas di Malaysia PONTIANAK--Trivonia dan Leviana, adik Christy Erny alias Ng Su Ling, tenaga kerja wanita asal Pontianak yang tewas di Malaysia saat ini tengah menjadi rebutan banyak orang. Wakil keluarga korban Ateng Tanjaya mengungkapkan sejumlah keluarga telah

berupaya mengajukan diri untuk mengasuh Trivonia dan Leviana. “Yang minta lewat saya saja sudah ada tiga orang. Nanti kami, keluarga korban akan seleksi siapa yang benar-benar komitmen,” ujar Ateng kepada Pontianak Post, kemarin (2/6). Sebagai informasi, Trivornia dan Leviana, saat ini tinggal bersama pamannya di Gang Bersama II, Jalan Parit Ke Halaman 15 kolom 5

Melihat Indonesia dalam Expo Bisnis dan Gerak PKK Nasional

Produk Kerajinan Tangan Masih jadi Unggulan Indonesia terbentuk sebagai negara kepulauan dengan wilayah yang begitu luas. Mengelilinginya tentu membutuhkan banyak waktu. Namun semua bisa dipersingkat. Suasana kenegaraman Indonesia tersaji dalam stan pameran Expo Bisnis, Hari Gerak PKK Nasional di Pontianak. Asri/Pontianak Post

SUTAMI,Pontianak

JAYAWIJAYA: Stan Kabupaten Jayawijaya, Papua mendapat perhatian pengunjung karena keunikan produk yang ditampilkan.

TENDA putih raksasa berdiri dengan kokoh. Keberadaannya sekaligus menjadi gerai bagi stand pameran. Membawa Kalimantan Barat sebagai tuan rumah bagi semua daerah di Indonesia untuk menampilkan keunggulan. Tidak heran suasana ke-Indonesian begitu kental terasa. Menjadikan ruang pameran tidak homogen, milik Kalbar semata. Melainkan keterwakilan seluruh Provinsi di Indonesia tercover secara utuh. Bahkan Provinsi paling timur sekalipun hadir meramaikan. Sehingga panorama kekayaan khasanah Papua dapat

disaksikan secara dekat. Cukup di Pontianak. Tanpa perlu terbang ke Provinsi yang dikenal mempunyai kekayaan tambang sangat besar itu. Gerai pameran dibangun dengan nyentrik. Membuat eksotis keberagaman budaya terpancar jelas. Pada umumnya gerai pameran diisi produk kerajinan tangan. Meski tampilan berbeda, namun produk hasil Usaha Kecil Menegah itu menjadi unggulan. Seperti tas, pakaian, dan makanan ringan. Tanpa terkecuali obat-obatan tradisonal. Sementara pengunjung tampak Ke Halaman 15 kolom 5


pro-kalbar Pontianak Post

17

Jumat 3 Juni 2011

STKIP Saling Klaim Gedung

Perwako

Pedoman Izin MBT DITETAPKANNYA Peraturan Daerah Kota Singkawang Nomor 9 Tahun 2010 tentang Menara Bersama Telekomunikasi (MBT) maka untuk mengimplementasikan Peraturan Daerah tersebut Pemerintah Kota Singkawang akan membentuk Peraturan Walikota Singkawang “Peraturan Kepala Daerah merupakan salah satu bentuk produk hukum daerah Istri Handayani untuk melaksanakan Peraturan Perundang-undangan yang lebih tinggi yang bersifat pengaturan. Karena itu

PGRI dengan YPLP-PT

Ke Halaman 23 kolom 5

BBM

HENDI/PONTIANAKPOST

KOMPUTER: Siswa di Sambas saat belajar di lab komputer. Pesatnya tekonologi mengharuskan generasi muda men­ guasainya. Jika tidak, alamat ketinggalan baik informasi maupun ilmu pengetahuan.

ISTIMEWA

ANTREAN: SPBU diminta tidak layani jeriken.

Batasi Jerigen WARGA meminta pihak SPBU memprioritaskan pelayanan konsumen pengguna kendaraan dan membatasi pembelian BBM yang menggunakan jerigen, dikarenakan warga Ke Halaman 23 kolom 5

Cuti Bersama

Sekolah Juga Libur SEKRETARIS Daerah (Sekda) Landak, Drs. Ludis, M.Si atas nama Bupati Landak sudah mengeluarkan surat instruksi cuti bersama yang ditujukan ke instansi Pemerintah yang ada di Landak. Dalam surat Sekda itu disebutkan bahwa bagi unit kerja satuan organisasi yang berfungsi memberikan pelayanan langsung kepada masyarakat yang mencakup ke Ludis

Ke Halaman 23 kolom

3

Rumah Kosong Terbakar SUI PINYUH- Rumah kosong yang sudah tahunan tak ditempati di RT RW 05 pukul 10.00 WIB Desa Nusapati Kecamatan Sui Pinyuh terbakar. Tidak diketahui penyebab kebakaran yang menghanguskan rumah ukuran 6x8 meter itu. “Dalam hitungan menit, api melalap bangunan rumah sederhana denan dinding panan itu,” aku Ny Bong T-Cu Yi, tetangga yang hanya berjarak kurang dari 10 meter. Janda yang mengaku lama tinggal di Surabaya dan sekitar baru 10 tahun kembali ke Nusapati itu mengaku, sejak pindah rumah milik Akhiong itu sudah telihat kosong. Menurut Ny Cu Yi sepertinya Akhiong sudah tak punya famili maupun keluarga di Sungai Pinyuh. Dituturkan, kalau dirinya sempat trauma, Ke Halaman 23 kolom 1

RATA: Rumah milik Akhiong yang rata dengan tanah.

HAMDAN/PONTIANAKPOST

SINGKAWANG-Pengurus PGRI Singkawang merasa dibelakangi ketika STKIP Singkawang memperoleh izin dari Kementerian Pendidikan RI untuk menggelar penerimaan mahasiswa baru yang akan dimulai 6 Juni mendatang. Sebab, STKIP Singkawang bakal menggunakan gedung PGRI Singkawang yang pernah digunakan oleh STKIP PGRI pimpinan Rahmad Basuni dan Nurdi. “Kita tidak pernah tahu dan tidak pernah diberitahu apalagi menyewakan,” kata Sukari kepada Pontianak Post, kemarin. Menurut dia, tentu hal ini menimbulkan tanda tanya dikalangan pengurus PGRI Singkawang dan menimbulkan fitnah. “Kita hanya tahu dari media massa soal peminjaman gedung,” kata Sukari menjelaskan. Diakuinya, gedung itu milik PGRI dan tidak ada orang yang bisa mengklaim kepemilikan aset tersebut. “Ada bukti-bukti kepemilikan,” kata dia. Pengurus PGRI Singkawang tentu memberikan apresiasi keluarnya izin untuk melaksanakan Sementara itu, salah satu pelaku sejarah aset kepada Pontianak Post mengungkapkan, dulu berkumpulkan sejumlah pengurus PGRI mendirikan STKIP PGRI dan diketuai oleh Salekan. Perjalanan waktu, kata dia, STKIP PGRI ini hanya membuka sarjana muda saja. Untuk melanjutkan strata 1 (S-1), kata mantan pengurus PGRI yang namanya enggan disebutkan di media massa, bergabunglah dengan STKIP PGRI Pontianak. “Dulu, boleh mengadakan kuliah jarak jauh,” katanya. Aturan terbaru, tidak Ke Halaman 23 kolom 1

Telusuri Hilangnya BBM di Ketapang KETAPANG –Pembentukan panitia khusus BBM DPRD Ketapang diharapkan bisa mengetahui secara jelas ke mana hilangnya BBM di daerah ini. Hal tersebut disampaikan Bewendy Hwa, tokoh muda Ketapang. Dia melihat, kalau memang suplai dari Pertamina mencukupi seperti yang sering dikemukakan Pertamina, tetapi kenapa masyarakat masih susah mendapatkan premium.

“Kalau suplai cukup, kenapa BBM masih susah. Seharusnya kalau memang cukup tidak akan ada masyarakat sampai mengeluh dapatkan minyak,” kata Ahwa, sapaan akrabnya, Kamis (2/6), di Ketapang. Menurutnya, DPRD (Pansus) bersama instansi terkait harus mengetahui dengan jelas suplai Pertamina itu. Berapa jumlah pastinya pasokan dari Pertamina, kemudian diterima Jober

berapa, hingga ke SPBU. Dengan cara penelusuaran seperti ini dia yakin bakal ketemu benang kusutnya di mana. Apakah pendistribusian atau lainnya. Sehingga kelangkaan ini, bisa dicarikan solusi penyelesaiannya. ”Intinya itu, bagaimana instansi terkait turun ke lapangan secara bersama-sama untuk mengetahui ke mana larinya seluruh suplai BBM dari Pertamina, baru Ke Halaman 23 kolom 1

HARYADI/PONTIANAKPOST

STKIP: Saat launching STKIP Singkawang di Pontianak.

Libur Panjang Warga Ketapang Tumpah ke Pantai

Susahnya BBM Tak Pengaruhi Kunjungan Libur panjang sejak Kamis kemarin, dimanfaatkan warga menghabiskannya ke daerah-daerah wisata. Di Ketapang, susahnya mendapatkan BBM tak membuat lokasi wisata surut pengunjung. Sejak kemarin, beberapa lokasi wisata pantai terus diluberi pengunjung. Fahrozy, Ketapang

FOTO ANDI

KECUBUNG: Kecubung dipercayai mempun­ yai khasiat menangkal racun. Di Kalbar, batu cantik ini terbanyak berasal dari Ketapang.

DI KAWASAN Tanjung Belandang misalnya. Sejak pagi hari, pengunjung terus berdatangan. Menikmati keindahan pantai bersama keluarga. Mereka berkendara motor dan mobil. Persoalan BBM yang kian sulit, agaknya tak berpengaruh pada mereka yang ingin menghabiskan liburan lumayan panjang ini. ‘’Ya, sejak hari ini (Kamis-red) PNS libur. Cuti bersama. Karenanya ya dihabiskan saja sekalian membawa keluarga bertandang ke sini. Sudah

ISTIMEWA

SUNSET: Sunset indah di Tanjung Belandang. Jarak dekat dari kota, diincar pencari hiburan saat musim liburan tiba.

cukup lama juga sih tidak berlibur bersama keluarga seperti ini,’’ ujar Yatno, PNS Ketapang yang datang bersama isteri dan dua anak mereka. KArena jaraknya yang tidak begitu jauh dari kota, dia pun memilih Tanjung Belandang ini. ‘’Datangnya pagi sekali, pulangnya nanti kalau sudah sore. Sekalian mengincar sunset. Katanya di sini sunsetnya indah,’’ ujarnya lagi. Hal senada juga disampaikan warga Ketapang lainnya, Alwi Adi. Dia bersama keluarga jalan-jalan ke pantai. Hal ini dipilihnya lantaran perjalanan yang tidak jauh dari Ketapang. Jarak dekat memungkinkan kalau BBM tidak menjadi masalah. ‘’Paling juga seliter habis bensinnya,’’ kelakarnya. ”Kalau jalan jauh kan butuh bensin banyak tapi sekarang ini lagi susah dapatkan BBM, jadi kami memilih bertamasya ke pantai yang dekat saja,” katanya. Ke Halaman 23 kolom 1


18

PINYUH - NGABANG

Pontianak Post

Jumat 3 Juni 2011

Saham PDAM Tak Boleh Dijual MEMPAWAH -Kendatipun banyak sorotan dan permintaan yang menyikapi kemelut ditubuh PDAM Mempawah. Sepertinya owner di Kabupaten Pontianak belum menunjukkan sikap pro aktif terhadap persoalan yang terjadi selama ini. Dewan Pengawas PDAM berharap bupati secepatnya mengabulkan proses pergantian Direktur Utama (Dirut) perusahaan daerah itu. Karena, kekosongan pimpinan itu dikhawatirkan berdampak terhadap pelayanan air bersih masyarakat. “Dalam bulan ini sudah ada keputusan penggantian Dirut PDAM Mempawah. Kalau bisa lebih cepat juga

lebih baik. Karena kekosongan Dirut itu dapat mengganggu kinerja PDAM. Apakah dalam bentuk Plt dulu sambil menunggu proses penjaringan Dirut baru, semuanya tergantung kebijakan Bupati Pontianak,” kata Anggota Dewan Pengawas PDAM Mempawah, H Dudung. Menurut Dudung, hasil kajiaan dan evaluasi yang dilakukan pihaknya terhadap persoalan ditubuh PDAM Mempawah yakni disebabkan manajemen perusahaan plat merah itu yang kurang tertata dengan baik. “Langkah pertama yang harus dilakukanyaknimembenahimanajemenperusahaan. Setelah itu secara perlahan dan

bertahap, barulah kita perbaiki masalah SDM dan kelengkapan lainnya. Sebab, apabila masalah manajemen ini tidak dibenahi dan diperbaiki, maka siapa pun yang menjadi Dirut nya tetap akan seperti itu,” pendapatnya. Terkait proses penjaringan Dirut baru, Dudung mengaku pihaknya masih mengatur proses dan mekanisme penjaringan yang tepat. Apakah dilakukan penjaringan secara terbuka atau tetap menggunakan pola lama yakni ditunjuk secara langsung oleh Pemerintah Kabupaten Pontianak selaku pemilik PDAM. “Kalau penjaringan Dirut baru dilakukan dengan sistem terbuka, maka kita

memerlukan anggaran. Jika memang pemda mempersiapkan dananya, kita siap melaksanakan penjaringan tersebut. Atau bisa saja penunjukan Dirut baru melalui tim khusus yang dibentuk Pemda. Kita juga belum dapat memastikan seperti apa proses penjaringannya nanti,” ungkapnya. Meski demikian, beber Dudung, belum ditunjuknya Dirut PDAM bukan berarti pemerintah daerah tutup mata. Sebab, untuk mengambil suatu kebijakan dalam menentukan nasib perusahaan daerah itu tidak gampang dan harus teliti. Jika tidak, maka akan berdampak buruk terhadap kualitas pelayanan masyarakat. (ham)

Jupe Kembali Goyang Landak Adrianus-Heriadi Pastikan Kemenangan NGABANG - Kampanye pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Landak Adrianus-Heriadi pada Kamis (2/6) kemarin dilapangan Sepak Bola Bardanadi Ngabang berjalan meriah. Puluhan ribu masa memadati lapangan tersebut untuk menyaksikan kampanye yang juga dihibur oleh Julia Perez (Jupe) bersama artis KDI dan Flamingo Band dari Jakarta. Karolin Margaret Natasa turut hadir dalam kampanye tersebut. Dalam orasinya, ia berkomitmen untuk selalu mendukung pasangan ASRI. Ia dan semua kader PDI Perjuangan dari tingkat pusat sampai ke daerah selalu mendukung dengan mengupayakan dana-dana untuk pembangunan kabupaten Landak, sehingga hasilnya bisa dinikmati sampai dengan saat ini. Minsen, Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Landak akan terus menjadi yang terdepan bersama rekan-rekan di dewan propinsi dari PDI Perjuangan untuk dan siap mengusahakan anggaran jika Adri-Heri menjadi bupati Landak untuk periode 2011-2016 ke depan. Karena itu, tidak perlu ragu dan salah pilih, tetap nomor 2 harus dilanjutkan dan menang. “Kalau ada yang melakukan se-

SUGENG/PONTIANAKPOST

KAMPANYE: Julia Perez (Jupe) bersama artis KDI dan Flamingo Band dari Jakarta dalam kampanye pasangan ASRI.

rangan fajar pada hari pencoblosan jangan lupa ambil uangnya, dan tetap coblos nomor 2,” ujarnya. Sementara itu, dalam pembukaan orasinya Adrianus turut berduka atas musibah kecelakaan yang menimpa pendukung fanatiknya dan berjanji akan merawat korban kecelakaan serta keluarga akan diberi santunan. Dalam mempersiapkan diri memasuki tanggal 9 Juni mendatang ia mengingatkan agar jangan sampai salah pilih, pilih nomor 2 yang akan melanjutkan pembangunan di Landak dan telah memberi bukti bukan sekedar janji. Terhadap angka Kelulusan 99,54 persen untuk smp dikabupaten Landak Adri berterima kasih kepada para guru dan stakeholder pendidikan. Begitu juga kepada petugas kes-

ehatan yang sudah melayani secara sesama dan bekerja sebaik mungkin sehingga masyarakat bisa benarbenar mendapat pelayanan dengan baik. Juga kepada para petani yang sudah bekerja keras sampai Landak menjadi lumbung padi nomor 2 di Kalbar. Perkembangan daerah juga bisa terlihat, termasuk dengan semakin banyaknya bank-bank yang masuk di landak. Ia bertekad meneruskan pembangunan yang telah dijalankan sebelumnya. Termasuk menyediakan lapangan pekerjaan dengan membangun pabrik Multi Karet Sejahtera, yang dimotori pengusaha muda dari Medan di Mandor. Investasi juga diharapkan terus berkembang. Rp. 200 miliar untuk pembangunan kelistrikan termasuk di Landak,

sebentar lagi Sebangki akan masuk listrik, Kecamatan Air Besar sudah, selanjutnya di daerah-daerah yang belum menikmati listrik. Heriadi dalam orasinya menyampaikan bersama-sama dengan Adrianus, ia akan membangun Landak menjadi lebih maju lagi dengan pengembangan SDA dan SDM yang ada. Karena itu, ia berkeyakinan masyarakat Landak akan tetap setia memilih nomor urut 2 pada 9 Juni mendatang. Setelah orasi politik selesai, giliran Jupe yang didampingi sang pacar Gaston Gastano yang menghibur masyarakat Landak di Ngabang. Meski diguyur hujan, Jupe malah turun dari panggung dan berjoget bersama masyarakat dibawah guyuran hujan lebat. (sgg/ser)

Bangun Landak Dari Desa ke Kota 65 Persen Menang NGABANG - Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Landak 2011-2016 Suprianto, S.Th. M.SiSujarni menyatakan bahwa dirinya mempunyai 65 persen suara untuk memenangkan Pemilukada Landak tersebut. Hal tersebut berdasarkan hasil survey independen pasangan tersebut yang dilakukan pada 8

April lalu di 13 Kecamatan, 156 Desa dan 558 Dusun se Landak. “Kemudian, pada 9 Mei lalu, pasangan S3 mengadakan survey lagi di 13 Kecamatan, 156 Desa dan 558 Dusun. Survey terakhir yang dilakukan pada 1

Suprianto

Juni kemarin, pasangan S3 memperoleh suara sebanyak 65 persen,” ujar Suprianto, Kamis (2/6) di Ngabang. Pasangan S3 merupakan pasangan yang presentatif dan mengakomodir permintaanmasyarakat. Sebab pasangan ini maju sebagai calon

Bupati dan Wakil Bupati Landak dimintaolehtokohlintasagama, pemuda, mahasiswa dan LSM. “Mereka beralasan meminta saya maju dikarenakan Landak ini memerlukan sentuhan pemimpin baru dari generasi muda untuk memimpin Landak. Lagipula saya sendiri berlatar belakang agama, pendidikan, sosial kemasyarakatan dan pemerintahan serta sudah 2 periode menjadi anggota DPRD Kalbar. Sedangkan pasangan saya merupakan aktivis Pancur Kasih dan Ketua Aliansi Masyarakat Adat Nusantara (AMAN) Kalbar,” katanya. Pasangan S3 inipun diusung juga oleh 13 parpol yakni PDS, PKS, PBR, PAN, Partai Buruh, Partai Kedaulatan, Partai PPI, PKDI, PPDI, Partai Pakarpangan dan PNBKI. “Meskipun saya beragama Protestan dan Pak Sujarni

beragama Katolik, tapi pasangan kami juga didukung oleh Parpol muslim yakni PKS, PBR dan PAN. Jadi pandangan masyarakat terhadap pasangan kami yakni pasangan yang nasionalis, tidak membedakan suku dan agama,” terangnya. Untuk membangun Landak 5 tahun ke depan, pasangan inipun akan membangun Landak dari Desa ke Kota dengan hati, bukan dilayani tetapi melayani untuk mencapai masyarakat yang damai, aman dan sejahtera. “Kami menilai pola pembangunan dari Desa ke Kota sebuah konsep yang tepat bagi percepatan pembangunan Landak. Kami ingin langsung bersentuhan dengan kebutuhan rakyat perdesaan, karena sebuah daerah akan maju apabila rakyatnya mandiri dan sejahtera,” ungkapnya. (sgg/ser)


Pontianak Post

SINGKAWANG

Jumat 3 Juni 2011

19

Tangani Sampah Butuh Kesadaran SAMPAH: Perlu kesadaran masyarakat dalam mengelola sampah. Jangan membuang sampah sembarangan, apalagi di sungai.

narkoba

Apresiasi Kapolres PENANGKAPAN sejumlah pemain narkoba di Kota Singkawang oleh jajaran Satuan Narkoba Polres Singkawang diberi apresiasi oleh KNPI Singkawang. Ketua KNPI Singkawang, Moh Alqadrie AS kepada Pontianak Post, penangkapan bandar narkoba di Kota Singkawang membuktikan kepolisian konsen untuk memberantas narkoba yang sudah dikatagorikan bahaya laten ini. “Kita dukung penuh polisi menekan peredaran narkoba di Singkawang ini. Narkoba akan merusak generasi bangsa,” katanya. Masyarakat luas khususnya pemuda, kata dia, tentu diharapkan agar bekerjasama dengan kepolisian guna membasmi narkoba di Kota Singkawang. “Jangan ragu untuk memberikan informasi kepada kepolisian,” katanya. (zrf)

Polres Singkawang :

631150

Satlantas

:

631024

Polsek Skw Barat :

631286

BPK Bhakti Suci

:

631514

RS Abdul Azis

:

631798

St. Vincetius

:

631008

Harapan Bersama :

631791

BPKS Tua Pekong :

637473

HARI/PONTIANAKPOST

Kuota Jampersal 1937 Bumil SINGKAWANG—Kepala Dinas Kesehatan Singkawang Nurmansyah mengatakan jumlah kuota ibu hamil yang terakomodir dalam Jaminan Persalinan (Jampersal) di Singkawang sebanyak 1.937 ibu hamil (Bumil). “Diharapkan mereka yang masuk Jampersal dapat terlayani maksimal, agar kedepannya dapat menekan jumlah angka kematian ibu dan anak,” ungkapnya kepada Pontianak Post ditanya soal Jampersal kemarin. Banyak manfaat didapat dari Jampersal ini. Terutama dalam akses pelayanan yang dilakukan dokter atau bidan. Peserta Jampersal akan mendapatkan pelayanan tingkat pertama (Puskesmas dan jaringannya). Diantaranya pemeriksaan kehamilan, pertolongan persalinan normal,

pelayanan nifas termasuk KB pasca persalinan, pelayanan bayi baru lahir, penanganan komplikasi pada kehamilan, persalinan, nifas, dan bayi baru lahir, termasuklah penanganan rujukan pasca keguguran. Selain itu, pemeriksaan kehamilan dengan risiko tinggi dan persalinan dengan penyulit serta komplikasi dilakukan secara berjenjang di Puskesmas dan RS berdasarkan rujukan yang ada. Ditambahkannyapesertaprogram Jampersal ini bisa memanfaatkan pelayanan di seluruh jaringan fasilitas pelayanankesehatantingkatpertama dan tingkat lanjutan (RS) di kelas III yang sudah memiliki Perjanjian Kerja Sama (PKS) dengan Tim Pengelola Jamkesmas dan BOK (bantuan operasional kesehatan) Kabupaten/ Kota. “Selain bantuan Kementrian

Kesehatan RI, di Singkawang juga disiapkan subsidi dari APBD seperti pemeriksaan kehamilan atenatal care (ANC),” jelasnya. Para peserta Jampersal, Lanjut dia, akan mendapat pelayanan di pusat kesehatan yang ada, seperti Puskesmas perawatan di Singkawang Utara, Selatan, dan Timur. Diluar itu, peserta juga dapat memeriksakan diri ke bidan PTT di wilayah penugasan, bidan PNS yang bertugas diinstansi. Serta BPS (Bidan praktek swasta) dan klinik bersalinswastayangtelahmelakukan perjanjian kerja sama (PKS). “Dengan segala fasilitas dan pendanaan ini diharapkan dapat mengurangi angka kematian ibu (AKI) dan angka kematian Bayi (AKB) sebagaimana target MDGs pada tahun 2015,” pungkasnya. (har)

Desak Proyek Segera Tender TAUFIKUROCHMAN, Ketua DPC Partai Hanura Kabupaten Pontianak, mendesak eksekutif segera lakukan proses lelang (tender) proyek tahun 2011. Saat ini sudah memasuki pertengahan tahun. Jangan sampai proses lelang terlalu lama sehingga terlambat realisasi pembanguannya di masyarakat. “Bosan tiap tahun selalu saja ada proyek yang bermasalah dan terlam-

batpekerjaannya.Karenanya,pemerintah daerah secepatnya memulai proses pengumuman lelang. Agar realisasiproyekdapatdiselesaikantepat waktudengankualitaspembangunan yang baik pula,” pinta Taufik. Taufik sepenuhnya mendukung dan memberikan apresiasi atas kebijakan pemerintah terhadap perubahan Keputusan Presiden (Kepres) 80 tahun 2003 menjadi Peraturan

Presiden (Perpres) 54 tahun 2010 tentang pengadaan barang dan jasa. Dalam Perpres itu turut dilakukan perubahan atas sistem lelang proyek dari pengumuman di surat kabar menjadi online internet. “Perubahan pola sistem lelang proyek dari pengumuman surat kabar ke online internet merupakan salah satu langkah yang sangat baik.(ham)

SINGKAWANG—Menin- penyapu jalan, pengangkut gkatnya pertumbuhan pen- sampah, pengawas dan peduduk mengakibatkan per- gawai administrasi) serta sistem masalahan sambah menjadi pembuangan akhir sampah. sangat serius sehingga perlu Jumlah kendaraan dan tenaga penanganan cepat dan tepat. kerja sangat tergantung dari Dalam pengelolaan sampah luasnya lokasi dan volume bukan hanya tugas pemerintah sampah yang dikelola serta konkota, namun peran dan kesa- disi TPS (Tempat Pengumpulan daran masyarakat akan sampah Sementara) juga menjadi bagian terpenting Penyusunan rotasi jadwal mengatasi masalah sampah di pengangkutan sampah yang teSingkawang khususnya. pat dapat menjamin terangkut“Kesadaran dan peran nya semua sampah tepat pada masyarakat dalam pengelo- waktunya, sampah yang tidak laan sampah menjadi sangat berserakan akan mempermupenting. Seiring pertamba- dah tenaga pengangkut untuk han penduduk maka produksi melaksanakan pengosongan sampah juga bertambah,” ung- dan pembersihan TPS dari temkap Kepala UPT Dinas Kebersi- pat sampah, adanya pemisahan han Kota Singkawang H Rustam antara sampah organik dengan Effendi. sampah nonDitambahorganik akan kannya, rendahmeningkatkan nya kesadaran efisiensi dan m a s y a r a k a t Kesadaran dan peran efektifitas pemuntuk menjaga buangan akhir masyarakat dalam sampah. kebersihan lingkungannya pengelolaan sampah “Masyarakat menjadi salah sebagai pengmenjadi sangat pentsatu faktor terhasil sampah jadinya penum- ing. Seiring pertamba- m e m p u n y a i pukan sampah. han penduduk maka k e m a m p u a n Upaya menekan untuk menekan laju produksi produksi sampah juga biaya penansampah tidak bertambah. gangan sampah dapat terjadi di daerah melajika tidak ada H Rustam Effendi lui beberapa perubahan petindakan dan rilaku mayarakat yang sadar kegiatan yang sederhana yang untuk menekan peningkatan dapat dilakukan di tiap ruproduksi sampah seperti pola mah tangga. Ketertiban dan konsumsi, dan gaya hidup kedisiplinan masyarakat didamasyarakat telah meningkat- lam pembuangan sampah kan jumlah timbulan sampah. seperti memisahkan sampah Untuk menanggulanginya, basah dan sampah kering dan kata dia, perlu lebih banyak membuang sampah pada temtempat pembuangan akhir patnya (TPS) tidak berserakan,” (TPA). namun jumlah pen- jelasnya. duduk yang semakin bertamPengelolaan sampah selain bah justru mengurangi TPA/ memang menjadi tanggung TPS (tempat pembuangan akhir jawab pemerintah daerah juga atau sementara) karena kon- harus didukung peran serta servasi lahan menjadi daerah masyarakat. pemukiman, Perubahan bentuk perilaku Dalam penanganan sampah, masyarakat bisa terwujud, jika aspek pembiayaan merupakan ada usaha membangkitkan faktor yang menentukan terh- masyarakat, dengan menadap keberhasilan. gubah kebiasaan sikap dan Komponen utama dalam perilaku bahwa kebersihan/ pembiayaan pengelolaan sampah tidak lagi didasarkan sampah meliputi biaya pen- kepada kewajibannya dan gadaan kendaraan pengang- tanggung jawab pemerintah kutan (truk dan gerobak), daerah semata tetapi juga operasional dan perawatan didasarkan kepada kebutukendaraan, tenaga kerja (sopir, han. (har)

Iklan sebuah sarana yang paling efektif dalam memasarkan sebuah produk.. Contact person:

BiroSINGKAWANG,

(0562) 631912 -08125713422


SAMBAS

20 terigas

Tanamkan Seni Sejak Dini Wakil Bupati Sambas Juliarti Djuhardi Alwi menyebutkan pentingnya seni dan olahraga ditanamkan sejak dini. Hal itu akan efektif jika dikenalkan sejak anak-anak usia TK. “Seni merupakan ekspresi dari pikiran dan perasaan, sehingga anak didik yang melakukan berbagai penampilan kesenian akan mewarnai kematangan emosional dirinya. Karenanya mejadi penting bagi kita semua membimbing mereka memahami berbagai nilai-nilai kesenian yang ada,” ungkapnya belum lama ini. Denganolahragadanseni,lanjutnya,menjadisalah satu langkah dan upaya mewujudkan generasi sehat dan cerdas mendukung terwujudnya terpikat terigas di Bumi Sambas. Pemerintah Daerah Kabupaten Sambastelahberupayamemberikanperhatianintensif terhadappembinaanolahragadankesenian.Kedepan, kataJuliarti,pemdatetapakanmelanjutkantatakelola lembaga keolahragaan sebagai mana tertuang dalam peraturan menteri negara pemuda dan olahraga RI. Tapi hal itu lanjut Juliarti harus mendapat dukungan seluruh komponen dan elemen masyarakat kabupaten sambas. “Bersama kita bisa wujudkan semua itu,” tegasnya. Usia dini merupakan usia yang masih rentan dengan hal-hal baru. Karenanya, diusia itu diyakini sebagai fase terbaik bagi pembentukan otak si anak. Namun dalam membentuk prilaku yang baik dan cerdas pada anak, diperlukan peran aktif orang tua. (hen)

tilik

Jalan Ciremai-Temajuk Akan Dikerjakan Pembangunan Jalan Ciremai-Temajok, Paloh sebentar lagi akan dimulai. Peralatan untuk pengerjaan jalan tersebut sudah hampir tiba di Paloh. ”Alat berat dan mobil sudah di Muara Sungai Paloh, sebentar lagi sampai di lokasi. Peralatan kerja itu diangkut dengan kapal,” ungkap Kepala Dinas PU Bina Marga dan ESDM Kabupaten Sambas Ferry Madagaskar. Peralatan yang sudah hampir tiba itu adalah beberapa alat berat dan 10 dum truk. Kedua jenis alat ini untuk merintis pembukaan jalan karena memang jalur Ciremai-Temajuk belum ada jalur darat. Selama ini jika ingin ke perbatasan Indonesia-Malaysia di Temajuk, masyarakat menggunakan bibir pantai. Jika air pasang, akses ke perbatasan terputus. Namun Ferry belum dapat memastikan kapan memulai pekerjaan itu. Setelah peralatan tiba di darat nanti, tentunya, kata dia tidak dapat langsung bekerja. Karena harus mempersiapkan bahan bakar dan pekerja. ”Tunggu sampai dulu alatnya, kemudian cari minyak dan orang yang mengerjakan jalan itu. Kita belum tahu pasti kapan mulai bekerja, tapi secepatnya akan terlaksana,” tegasnya. (hen)

INGIN BERLANGGANAN PONTIANAK POST ? HUBUNGI : (0561) 735070 (0561) 735071

Pontianak Post

Jumat 3 Juni 2011

Minta Bupati Mekarkan KSP Sebelum Masa Jabatan Berakhir

HARI/PONTIANAKPOST

IKON: Kerajinan keranjang yang patut menjadi ikon usaha kecil menengah di Pemangkat. Melayani pesanan keranjang buah dan ikan.

Belum Terlihat Persiapan Pelantikan Bupati SAMBAS – Pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Sambas terpilih Juliarti Djuhardi Alwi-Pabali Musa tinggal hitungan hari. Jika tidak ada halangan akan dilangsungkan pada 13 Juni. Namun sebagian masyarakat menunggu persiapan hari besejarah itu. Ada yang merasa aneh karena hingga sekarang belum ada terlihat persiapan menyambut pemimpin baru kabupaten ini. “Aneh sekarang, udah dekat waktu tapi belum terlihat persiapannya,” ungkap mantan Anggota DPRD Sambas yang juga tokoh masyarakat, Darwis Mochtar. Dia berharap adanya persiapan menjelang pelantikan sejak jauh hari. Karena menurutnya, ini tahapan dari pesta demokrasi. Apalagi Sambas mencatat sejarah memiliki Bupati perempuan pertama di Kalbar. “Mestinya menyambut pemimpin baru persiapannya meriah. Ini sejarah,” tuturnya.

Darwis mengatakan, persiapan tidak perlu dilakukan dengan hal yang bersifat hura-hura. Dia mencontohkan, dapat dengan umbul-umbul di jalan-jalan utama Kota Sambas. Pembersihan dan perapian kota sudah cukup membuat kesan adanya gawai besar yang bakal dilaksanakan. “Sekarang kita lihat belum ada sama sekali umbul-umbul. Rumput masih panjang-panjang di jalan utama,” kritiknya. Pada pelantikan nanti tentunya banyak tamu yang datang di Sambas. Paling tidak Gubernur Kalbar dan beberapa pejabat provinsi, kemudian bupati / wali kota seKalbar bakal menghadiri pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Sambas itu. Jika Kota Sambas kurang tertata, pastinya membuat kesan yang tidak baik bagi kabupaten ini. “Pejabat dari berbagai kabupaten dan kota tentu akan melintasi jalan-jalan utama. Jika kumuh kita juga yang malu. Belum

lagi ada dari mereka yang ingin berkeliling di Kota Sambas, misalnya berkunjung ke suatu tempat,” ungkapnya. Persiapan pelantikan, kata Darwis, tidak boleh disepelekan. Mulai dari sekarang tentu lebih baik daripada tidak dilakukan sama sekali. “Walau dapat dikatakan terlambat, daripada tidak bagusnya mulai dilakukan dari sekarang,” ujarnya. Kepala Dinas Cipta Karya Kabupaten Sambas Ibrahim mengatakan, pihaknya sudahmerencanakanpersiapantersebutsesuai dengan tugas pokok dan fungsi instansi itu.“Kalaukaminantiakanmerapikanjalanjalan utama. Misalnya dengan menebas rumput di pinggir jalan,” tuturnya. Seperti diberitakan sebelumnya, persiapan juga dilakukan dengan merenovasi rumah dinas Wakil Bupati Sambas. Pabali Musa nantinya sementara akan menempati rumah dinas Camat Sambas di Desa Lorong. (hen)

Minta Bank Salurkan Kredit ke Sektor Riil SAMBAS – Ketua Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Kabupaten Sambas Badran Hambi mengatakan, pertumbuhan ekonomi kabupaten ini sejak beridiri pada 1999 hingga 2010 menunjukan pertumbuhan yang cukup baik. Namun selama ini pembangunan hanya bersandar pada kekuatan domestik. “Karena itulah peran perbankan menyalurkan dana ke masyarakat atau bidang usaha menjadi keharusan,” ujarnya. Menurutnya, jika fungsi perbankan dapat menyalurkan kredit lebih banyak lagi pada sektor riil, maka roda ekonomi akan semakin cepat berputar. Memang, kata Ning Badran demikian sapaannya, kita berhadapan dengan resiko terjadinya penumpukan kredit macet.

“Tapi resiko ini harus ditempuh, sebab kita tidak memiliki pilihan lain yang lebih baik,” ungkapnya. Kondisi struktur ekonomi Sambas sendiri menunjukan sektor pertanian masih tetap mendominasi pembentukan Produk Domestik Regional Bruto (PDRB). Posisiselanjutnyaditempatiperdagangan, perkebunan, hotel dan restoran, industri, pengangkutan dan komunikasi, keuangan dan perusahaan, jasa-jasa serta sektor lainnya. “Perekonomian Sambas sangat ditentukan dan bergantung pada sumber daya alam. Yakni, pertanian, perkebunan, perikanan dan pertambangan. Empat komoditas unggulan sejak lama menyangga perekonomian

Sambas yaitu, padi, karet, kelapa dalam dan jeruk siam. Dan itu tidak berubah sampai sekarang,” katanya. Ning Badran memaparkan, khusus pertanian sangat berperan besar menggerakan roda perekonomian Sambas. Hal itu dapat dilihat dari dominannya pertanian menyerap tenaga kerja. Sekitar 90.000 rumah tangga di Sambas bertani. “Berarti sebagian besar rumah tangga di Kabupaten Sambas mempunyai kegiatan usaha di bidang pertanian,” paparnya. Walau sektor tersebut masih tetap menjadi andalan, tapi menurut Ning Badran, harus ada terobosan untuk meningkatkan lagi pertumbuhan ekonomi Sambas. Masyarakat dan pemerintah tidak boleh puas dengan kondisi sekarang. (hen)

SAMBAS – Panitia Pemekaran Kabupaten Sambas Pesisir (PPKSP) meminta Bupati Sambas Burhanuddin A Rasyid melakukan pemekaran sebelum masa jabatannya berakhir, pertengahan Mei ini. “Sudah hampir 10 tahun perjuangan Kabupaten Sambas Pesisir. Hari ini sudah tidak ada alasan bupati untuk segera melaksanakan pemekaran Kabupaten Sambas Pesisir yang kami nilai sudah sangat layak. Kita harapkan ini menjadi kado manis diakhir masa jabatan Bupati Burhanudin,” ujar Korlap PPKSP Dedi Suhendi. Perjuangan pemekaran ini, kata dia, utamanya untuk memperpendek rentang pelayanan publik. Menjadi lebih mudah dan cepat. Pada akhirnya, tentu untuk menyejahterakan masyarakat yang menjadi lingkup Kabupaten Sambas Pesisir. “Yang kita khawatirkan perjuangan ini tidak berujung. Kami pikir ini saat yang tepat untuk Bupati Sambas turut memperjuangkannya,” ucap Dedi. Dedi mengatakan, pernah ada Surat Bupati Sambas meminta dewan melengkapi syarat pemekaran yang kurang. Surat tersebut lantas dijawab, dewan dan Panitia PKSP melengkapi tujuh syarat yang diminta. Pihaknya, lanjut dia, tidak ingin digantung tanpa tali sehingga terkesa pemekaran ini ditunda kabupaten induk. “Perjuangan jilid dua ini akan tetap kita lanjutkan, mengigat juga apa yang dikatakan presiden SBY bahwa memberikan masa waktu satu tahun untuk melakukan evaluasi daerah yang dimekarkan, dan kita sudah melewati masa itu,” tegasnya. Wakil Korlap PPKSP Edi Djurik menambahkan, selain kepada Burhanuddin tim juga meminta kepada Bupati dan Wakil Bupati Sambas terpilih merespon niat ini dengan positif. “Kami berharap untuk Bupati Sambas yang baru meresponnya dengan positif. Kalau dapat jadikan ini agenda utama,” pintanya. Kalau perlu aksi masyarakat untuk perjuangan jilid dua ini, tegasnya, turun kembali bahkan sampai menduduki atau menginap di kediaman bupati atau kantor bupati akan dilakukan. “Jika ini sama sekali tidak direspon atau dianggap angin lalu oleh pemerintah daerah hari ini,” ujarnya. PPKSP sudah melakukan konsolidasi jilid 2 dengan perwakilan lima kecamatan dan seluruh desa di kecamatan tersebut. Kunci akhirnya adalah kebijakan bupati yang dilandasi dasar kesadaran perlunya peningkatan kesejahteraan dan pelayanan masyarakat. “Bukan menjadi dasar ego bahwa dengan pemekaran akan memperkecil ruang kebijakan. Apalagi berasumsi dengan pemekaran bahwa dianggap lima kecamatan Pemangkat, Semparuk, Selakau, Salatiga Dan Selakau Timur tidak menyukai pemerintahan sekarang,” ungkapnya. “Jangan juga berasumsi pemekaran ini dianggap sebuah kegagalan bupati karena pada saat memerintah daerah bergejolak untuk dimekarkan. Ini semata – mata karena pemekaran sangat sudah layak untuk dilakukan dan sebuah harga mati.”(hen)


Pontianak Post

KETAPANG

Jumat 3 Juni 2011

21

Potensi Kerajinan Khas Daerah ISTIMEWA.

Perpisahan: Siswi SD Pangudi Luhur Santo Yosef menampilkan tarian pada acara perpisahan siswa kelas VI. Acara ini cukup meriah dan berkesan di-

MUHAMMADIYAH

Kepengurusan Terbentuk DALAM Musyawarah Daerah ke 8 Muhammadiyah Kaupaten Ketapang, telah terbentuk Kepengurusan Daerah periode 2010-2015. Wakil Sekretaris PDM Ketapang, M Sabran mengatakan sebagai ketua terpilih adalah Azis Muhammad. Dimana dalam agenda rapat tersebut. Selain menetapkan kepengurusan PDM juga disepakati agenda pertemuan rutin PDM, setiap hari Sabtu. ”Sementara untuk pembentukan dan pengisian komposisi Mejelis-majelis dan lembaga sebagai unsur pembantu pimpinan akan dirampungkan dalam waktu satu atau dua bulan ke depan,” katanya. Ditambahkannya, saat ini PDM sedang melakukan pendataan dan menginventarisir nama-nama kader, anggota maupun simpatisan.(fah)

SANGGAU

PKL Masih Berpolemik SANGGAU--H Basyir pemilik Hotel Narita yang berlokasi berbatasan dengan komplek Pasar Rawa Bangun, komplain pada Minggu lalu soal tanah pribadi miliknya yang ditempati oleh PKL. “Saya berharap jangan dilanjutkan dulu, karena ini tanah saya dan biasanya tempat alat-alat berat dan mobil truk masuk,” ujar salah seorang PKL bernama pak Sau menceritakan keluhan H Basyir saat dirinya sedang membangun tempat berjualan bersama Bu Yus. Akhirnya pak Sau dan termasuk Bu Yus tak melanjutkan pembangunan tempat dagangannya. “Sebenarnya relokasi ini bertujuan untuk apa. Membuat baik atau membuat sengsara pedagang,” sambung Bu Yus. Diceritakannya, PKL di Jalan Kartini ada sekitar 20 lapak. Namun karena masalah lokasi, mereka berharap agar persoalan ini diselesaikan dahulu, dan kemudian mereka siap untuk dipindahkan. Untuk sementara mereka agar diijinkan untuk dapat berjualan di tempat semula. Berharap tidak tiba-tiba suruh pindah, namun lokasi berdagang belum siap.(nto)

Bentuk Wadah Alumni UT KETAPANG- Guna mempererat tali silaturahmi dan tukar pikiran antar alumni dan mahasiswa yang masih aktif. Lulusan Universitas Terbuka membentuk Ikatan Alumni Universitas Terbuka (UT) Ketapang. Ketua Ikatan Alumni UT Ketapang Periode 2011-2014, Effendi mengatakan bagaimana menyatukan kembali alumni yang sudah banyak berpencar. Bersama dengan mahasiswa yang masih aktif, membentuk ikatan untuk menyambung tali silaturahmi dan tukar pikiran. ”Ini bertujuan bagaimana mempunyai wadah untuk saling silaturahmi dan bertukar pikiran

antara alumni dan mahasiswa yang masih aktif sekarang di Universitas Terbuka Ketapang,” kata Effeni, Rabu (2/5), di Aula SPM Negeri 3 Ketapang. Menurutnya, UT Ketapang berdiri sejak 1985 hingga sekarang. Jumlah mahasiswa UT sendiri kurang lebih 2000 mahasiswa. Kemudian untuk alumninya saat ini berkisar 5000 orang. ”Terbanyak alumni untuk Universitas Terbuka Ketapang ini, banyak diantaranya adalah tenaga pengajar,” jelasnya. Pelantikan pengurus, lanjutnya, direncanakan akan dilaksananakan pada akhir Juni nanti. Dimana, karena memang ini

merupakan instansi pendidik. Saat pelantikan mendatang, akan juga disertai dengan acara seminar bertemakan pendidikan. ”Keberadaan Universitas Terbuka sangat besar manfaatnya bagi proses pendidikan anak bangsa, termasuk juga di Kabupaten Ketapang. Sehingga bagaimana melakukan sesuatu demi kemajuan pendidikan daerah ini,” kata Wakil Ketua Ikatan Alumni Universitas Ketapang, Khirul Saleh. Ditambahkannya, para alumni UT Ketapang, diharapkan mempunyai ikatan moral dalam memajukan lembaga pendidikan ini secara bersama-sama.(fah)

KETAPANG – Kabupaten Ketapang memiliki berbagai bentuk kerajinan. Mulai dari kerajinan berbahan kayu, rotan, kerang, pasir bahkan limbah. Hasta karya ini, dilahirkan oleh tangan-tangan terampil para pengrajin tradisional. Pengrajin Kekatong 007, Wijaya misalnya. Dia berhasil mengolah bahan-bahan yang dianggap tidak berguna menjadi hiasan atau produk berguna lainnya. Bahkan dia pun bisa mnyulap limbah kayu nyirih menjadi sebuah hasta karya yang indah. Wijaya mengatakan kerajinan tangan yang dihasilkannya, berbagai macam produk kerajinan tangan berbahan dasar aneka limbah kayu (kayu Nyirih), pasir, daun-daunan dan kerajinan kerang-kerangan. Kemudian dijadikan gantungan baju yang terbuat dari kayu yang diukir, patung abstrak, hiasan meja, cermin hias. ”Kemudian saya juga membuat miniatur ciri khas Ketapang yang berupa hiasan kepah dan ale-ale yang kemudian dibingkai dalam kaca,”

kata Wijaya. Menurutnya, dalam membuat karya. Dia lebih mengutamakan konsep-konsep produk yang multi guna. Artinya tidak hanya menjadi hiasan semata akan tetapi mengandung manfaat lain. Wijaya memisalkan, gantungan baju. Tidak hanya sebagai gantungan baju saja akan tetapi memiliki nilai estetika yang tinggi. ”Jadi bagaimana sebuah kerajinan, tidak hanya memberikan kesan saat digunakan seperti biasanya. Tetapi bagaimana kerajinan itu memiliki nilai estetika,” tuturnya. Dalam hal karya-karyanya, lanjutnya, dirinya lebih menekankan ke arah motif etnik daerah yang diwujudkan dalam motif karya-karya yang indah. Kerajinan atau handicraft potensi Ketapang karya Wijaya, dalam hal pemasarannya. Diharapkan ada peran dari berbagai pihak dalam hal promosi. Sehingga melalui kerajinan itu, Kabupaten Ketapang lebih dikenal ke daerah lain ataupun manca negara. (fah)

Kematian Ibu dan Balita Akibat Kurang Gizi SEKADAU – Kampanye Gizi Ibu dan Anak 1000 Hari yang menentukan disuarakan sudah hampir setahun lamanya sejak April 2010 lalu. Wordl Vision Indonesia bersama para mitra dan masyarakat mengambil posisi lebih starategis berdasarkan kekuatan organisasi dalam mengisi kesenjangan inisiatif untuk pencapaian tujuan pembangunan milinium gold/MDGs 4 dan 5. “Inilah dasar untuk kita mengambil keputusan mengkampanyekan gizi ibu dan anak sebagai salah satu pilar pencapaian tujuan,”ungkap Anggoro, Pengurus WPI Sekadau kepada Pontianak Post, kemarin. Diceritakanya, di Indonesia tercatat 22 balita meninggal

setiap jam (44/1000 –SDKI 2007). 60 persen dari angka kematian tersebut disebabkan oleh hal-hal yang pada dasarnya dapat dicegah. Seperti, komplikasi bayi yang baru dilahirkan, pneumonia, diare, malaria dan HIV/AIDS. Paling menyedihkan dikatakan Anggoro lebih dari separuh angka kamatin disebabkan kekurangan gizi pada saat mengalami penyakit yang dapat dicegah. Selain itu bayi dengan berat badan lahir rendah empat kali lebih rentan meninggal dalam satu bulan pertama dibandingkan bayi dengan berat badan yang normal pada saat dilahirkan. “Kekurangan gizi pada saat ibu hamil menurunkan status reproduksi yang sehat dan

meningkatkan resiko kematian pada saat melahirkan,” tukasnya. Sedangkan ibu yang mengalami anemia berat 3,5 kali lebih rentan dan bagi ibu yang menderita anemia sedang 1,35 kali lebih rentan meninggal saat melahirkan dibandingkan perempuan yang tidak anemia. Selain itu perempuan yang tidak naik berat badannya selama masa kehamilan juga dikatakan rentan melahirkan bayi yang berat badanya lahir rendah pula. “Kematian ibu dalam sebuah keluarga akan mencabut kesempatan bayi untuk mendapatkan pengasuhan yang optimal dan anak yang tidak memiliki ibu akibat meninggal akan rentan sepu-

luh kali terenggut nyawanya sebelum berusia lima tahun,” papar Anggoro. Lebih jauh Anggoro menyatakan berdasarkan data di atas ditambah bukti dari penelitian global menyimpulkan bahwa kesempatan emas yang bisa diulang kembali adalah masa kehamilan sampai anak berusia dua tahun. Dalam periode ini status gizi ibu yang sedang mengandung dan anak menentukan status kesehatan dan gizi anak disaat massa mendatang. Hasil Resikesdas di Indonesia tahun 2010 menunjukkan bahwa status gizi anak Indonesia masih sangat kurang. Secara nasional revalensi gizi kurang pada anak balita dengan indek berat badan menurut umur adalah 17,9

persen. Sedangkan, prevelansi anak pendek (indek tinggi badan dan menurut berat) adalah 53,6 persen dan revlansi anak kurus (indek berat badan menurut tinggi badan) adalah 13,3 persen. “Angka-angka ini mengalami penurunan namun, tidak jauh berbeda dengan tahun 2007. Hingga, bisa dikatakan tidak ada perbaikan signifikan status gizi selama kurun waktu tiga tahun,”tukasnya. S embar i mengingatkan bahwasanya dengan keadaan demikian pemerintah harus bekerja keras agar target penurunan angka kematian balita menjadi 32/1000 dan angka kematian balita menjadi 23/1000 dapat tercapai di tahun 2015. (nie)

Lelang Online, Kontraktor Harus Siap SEKADAU - Kepala Bidang Bina Marga, Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kabupaten Sekadau, Ir.Ahmad Sur yadi, menegaskan sejumlah

p e nye dia jasa konstruksi harus mempersiapkan diri mengadapi lelang online Layanan Pengadaan Secara Elektronik (LPSE) E-Procurement. Ahmad Suryadi mengatakan, sesuai dengan pemberlakuan Peraturan Presi d e n ( Pe p re s ) Nomor 54 Tahun 2010 tentang

Ir.Ahmad Suryadi

pengadaan b a ra n g d a n Ja s a s e c a r a elektronik agar tidak ada ke cu ra nga n dalam kegiatan pelelangan tersebut. “Tujuan LPSE ini untuk membentuk pengadaan b a ra n g d a n jasa yang transparan dan akuntab e l ,” t e g a s

Ahmad. Dirinya mengharapkan dengan berlakunya LPSE di Kabupaten Sekadau, maka beberapa kelemahan atau kekurangan dalam p engadaan barang dan jasa selama ini dapat teratasi. Melalui unit L PSE , kata dia, lelang proyek-proyek akan lebih terbuka, adil dan tidak diskriminatif, transparan, akuntabel, efektif dan efisien. Ahmad menambahkan, melalui LPSE proses lelang yang biasanya memakan waktu lama akan

lebih dipersingkat dan cepat sehingga hemat waktu, tenaga maupun biaya. Sebagai sebuah gagasan baru di dunia lelang, LPSE diyakini tidak mudah begitu saja dapat diterima oleh kalangan masyarakat jasa konstruksi. “Sesuai dengan Kepres 106 Tahun 2007, tugas LKPP adalah membantu agar kementerian, kelembagaan serta institusi pemerintah daerah dapat mengimplementasikan kebijakan LPSE dengan baik dan benar,” tandasnya. (nie)


KAYONG UTARA

22 IMB Bangunan

KILAS

Lemah Bentuk Perdes HARUS diakui sampai saat ini Pemerintahan Desa (Pemdes) masih banyak yang belum mampu membentuk Peraturan Desa (perdes) sesuai dengan kewenangan yang mereka dimiliki. Sedangkan perdes yang telah dibentuk dan ditetapkan sebagai landasan dalam menjalankan pemerntahan di tingkat desa. Bupati Simon Petrus, mengatakan sesuai dengan peraturan perundang-undangan seperti pembentukan Perdes, tentang Anggaran Pendapatan Belanja Desa (APBDes) dalam setiap tahun anggaran. Seharusnya bisa memenuhi amanat Peraturan Bupati Sekadau Nomor 40 Tahun 2010 (Perbup 40/2010) tentang Pedoman Pengelolaan Keuangan Desa. “PP 72/2005 tentang desa, di situ telah diamanatkan bahwa setiap desa diwajibkan untuk menyusun dan membentuk produk hukum desa, atau melakukan revisi hukum yang tidak sesuai dengan Peraturan Perundang-undangan (Perpud), sebagai dasar pembentukan perdes,”tukas Simon. Sebagai dasar bagi para Kades dan ketua BPD untuk membuat Perdes. Bupati memandang perlunya para pengurus desa mendapatkan bimbingan teknik tentang pembentukan Peraturan Desa, Peraturan Kepala Desa, dan Keputusan Kepala Desa bagi sekretaris desa (sekdes) di seluruh desa di Kabupaten Sekadau tahun 2011 yang dilaksanakan belum lama ini. Orang nomor satu di Bumi Lawang Kuari ini berharap, agar ke depan pembinaan dan pengawasan terhadap Perdes harus terus dilakukan, agar desa dapat melaksanakan kewenangan otonomi desa.“Pengawasan ini dimaksudkan, supaya setiap perdes yang dibuat selaras dengan kebijakan Pemerintah Kecamatan, maupun Pemerintah Kabupaten Sekadau,” harap Simon. (nie)

Jumat 3 Juni 2011

Spanduk Kedaluarsa Ditertibkan

TOKOH BERDASARKAN Peraturan Kabupaten Sanggau melalui Surat Keputusan Bupati Nomor 27 Tahun 2004 tentang izin mendirikan bangunan (IMB), semua bangunan harus punya izin. Alasannya IMB dibuat bertujuan agar semua bangunan yang ada harus disesuaikan dengan tata ruang sebagaimana diatur UU, PP, hingga perda. “Misalnya mengacu pada Peraturan Pemerintah Nomor 34 Tahun 2006 (PP 34/2006) tentang jalan, Undang-Undang (UU) 13 Tahun 2010 13/2010 tentang Lingkungan Hidup, dan peraturan daerah tentang rencana umum tata ruang wilayah kabupaten (RUTRWK) Sekadau. Untuk mensinergikan dengan aturan tersebut, diwajibkan supaya setiap bangunan harus ada IMB-nya,” tegas Zad Mangung Kepala Bidang Cipta Karya Dinas Pekerjaan Umum Pertambangan (PU-Pem) Sekadau Dikatakannya bangunan, baik itu rumah toko (ruko), gudang, dan tempat usaha, wajib hukumnya untuk memiliki IMB. Ini sebagai tanggungjawab terhadap konstruksi teknis kelayakan bangunan tersebut yang ditandatangani bupati. “Jika bangunan tidak ada IMB-nya, saya anggap bangunan itu tidak ada atau liar. Jadi jika ke depan ada pembangunan jalan yang mengenai bangunan tersebut, jika pemilik tidak dapat menuntut secara hukum,” jelas Mangung, sapaan akrabnya. Dikatakannya lagi, sementara ini pihaknya tidak punya kewenangan untuk melakukan hal-hal sejauh itu. Alasannya bukan tugas pokok dan fungsi (tupoksi) pihaknya. Mungkin secara umum untuk melakukan tindak pembongkaran adalah atas nama pemerintah daerah. Pihaknya hanya menerima persyaratan warga yang membuat IMB kemudian dilanjutkan ke tingkat lebih tinggi. “Dalam hal ini Bupati Sekadau yang memiliki kewenangan untuk mengeluarkan IMB,” jelasnya.(nie)

Pontianak Post

Shando Safella/Pontianak Post

MENARIK: Stand Kayong Utara pada pameran dan EXPO di Komplek A Yani Mega Mall cukup menarik Menampilkan berbagai produk unggulan serta program pemerintah yakni sekolah dan kesehatan gratis menjadi perhatian pengunjung.

Tampilkan Rumput Laut PONTIANAK -- Ada ciri khas yang berbeda yang ditampilkan stand Pemkab Kayong utara dalam mengikuti pameran hari gerakan PKK dan bulan bhakti gotong royong yang dilaksanakan di Pontianak. Rumput laut yang jadi ikon masyarakat Pulau Pelapis, menjadi ornamen utama penghias stand. Dinding stand yang dibuat tinggi dengan ada baliho bergambar pasangan bupati KKU, H Hildi Hamid dan Wakilnya Ir, M Said dengan latar warna hijau akan jelas kelihatan dari kejauhan. Di baliho juga tertulis, unggulan daerah ini yakni gratis pendidikan 12 tahun dan pelayanan kesehatan (universal coverage). Dua terobosan yang sangat berani ini, semakin mengundang decak kagum. Stand yang cukup unik ini, mengundang perhatian beberapa warga yang datang kelokasi pameran. Salah satunya yakni, pen-

gusaha sekaligus Ketua IMBI Kalbar, Setiawan Lim. Kehadirannya disambut ramah Bupati KKU, yang berada di stand. Setiawan Lim melihat beberapa gambar yang dipajang di Stand tersebut. Ketertarikannya semakin kuat terhadap KKU, begitu mengetahui ada fasilitas hotel di “Negeri Bertuah” tersebut. ‘’View yang ditampilkan hotel itu cukup bagus, apalagi bisa melihat sunset pada sorenya. Kalau kesana harus main jeet sky,’ ‘tuturnya dengan senyum hangat. Selain Setiawan Lim, ketertarikan pesona stand KKU juga dirasakan beberapa anggota brimob yang sedang bertugas. Salah satunya adalah anggota brimob sekaligus petinju asal sasana Kayong Utara, Yohanes Yordan yakni adiknya Daud Yordan. Melihat stand tersebut, dia mengakui menjadi rindu dengan ta-

nah kayong.‘’Saya masih ada satu pertandingan tinju lagi, selesai itu saya juga ingin pulang ke KKU,’’ tutur Yohanes. Di dalam stand ini, pengunjung akan medapatkan informasi yang mudah tentang KKU. Selain itu, juga terdapat beberapa makanan khas seperti, lempok durian, kerupuk udang dari Dusun Besar, kerupuk bilis Teluk Melano. Pemandangan unik juga kita lihat pada sudut kiri stand, disitu terdapat kursi santai yang terbuat dari limbah kayu buatan masyarakat KKU. Selain stand Pemkab, kita juga bisa menemukan stand milik PKK KKU. Lokasinya sekitar 15 meter dari stand Pemkab, namun kita harus memutar ke kiri jalan masuk untuk menemukannya. Di stand ini kita bisa mendapati berbagai kerajinan dari anyaman daun pandan, mulai dari tempat sendok dan garpu juga terdapat tas dan tikar. (jum)

SUKADANA-Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kayong Utara menertibkan spanduk yang sudah kedaluarsa. Artinya, spanduk atau baliho yang sudah selesai tanggal kegiatannya. Hal ini dilakukan demi terwujudnya ketertiban umum. Demikian disampaikan Provos Satpol PP Kabupaten Kayong Utara, Zauzi menjawab. Satpol PP, dikatakan Zauzi, juga mengimbau agar ke depannya setiap pemasangan spanduk atau baliho dilakukan dengan tertib. Pemilik spanduk atau baliho diharapkan berkoordinasi dengan Satpol PP setiap hendak melakukan pemasangan. “Tidak ada maksud lain, kita hanya berharap supaya terwujudnya ketertiban umum. Spanduk atau baliho yang

sudah kedaluarsa dan tidak diturunkan maka kita yang akan tertibkan,” ujarnya. Sejumlah baliho yang ditertibkan misalnya baliho Daud Yordan Vs Chris John, spanduk Open Tournament Futsal Anugerah Cup II, AMKI Ketapang dan rokok FILO yang terpusat di bundaran Tugu Durian Sukadana. Wawan Kurniawan yang juga pemilik spanduk Open Tournament Futsal Anugerah Cup II menyarankan, pemerintah dapat menyiapkan blackboard permanen agar pemasangan baliho atau spanduk bisa lebih tertib dan juga bisa meningkatkan PAD. “Banyak teman-teman sponsor yang bertanya ke saya mau pasang reklame, namun mereka kesulitan karena tidak ada tempat,” tandasnya. (jum)

Belum Mendesak Dibentuk Kodim SUKDANA – Komando Distrik Militer (Kodim) dinilai belum mendesak untuk dibentuk di Kabupaten Kayong Utara (KKU). Hal ini dikatakan Komandan Kodim 1203 Ketapang, Letkol Inf Agus Prasetyo Ari Wibowo ditemui wartawan belum lama ini. Menurut Dandim, KKU masih bisa ditangani Kodim Ketapang. Bahkan, diakuinya, sejauh ini belum ada petunjuk atau perintah dari atasan untuk membentuk Kodim di KKU. “KKU ini bukan daerah perbatasan antarnegara dan jarak KKU dengan Ketapang juga tidak terlalu jauh, hanya sekitar satu jam sudah bisa dijangkau

jadi segala persoalan masih dapat kita tangani,” jelasnya. Hanya saja, menurut Dandim, perlu LO Dandim di KKU yang hingga sekarang juga masih lowong. “Tetapi kita juga sudah ada Danramil Sukadana yang juga bisa membantu,” ujarnya. Dandim datang ke Sukadana bersama sejumlah staf. Tujuannya menghadiri rapat di Aula Kantor Bupati Kayong Utara untuk persiapan safari KB Kes tingkat Provinsi yang akan dihelat pada Juni mendatang. “Untuk acara Safari KB Kes tingkat Provinsi Kalbar untuk wilayah Kodim 1203 menempatkan KKU sebagai pusat kegiatan,” ucapnya. (jum)

UMK KKU Masih Ikut Ketapang SUKADANA – Upah Minimum Kabupaten (UMK) Kayong Utara belum terselenggara. Sejauh ini, UMK Kayong Utara masih mengikuti Kabupaten Ketapang selaku kabupaten induk, yakni sebesar Rp970 ribu. “Kita belum bisa menentukan UMK, karena belum terbentuk Dewan Pimpinan Kabupaten (DPK) Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo). Makanya, kepengurusannya akan kita bentuk karena

merupakan satu syarat untuk pembentukan Dewan Pengupahan Daerah,” ungkap Uti Zainudin, Kepala Bidang Tenaga Kerja pada Dinas Sosial, Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Dinsosnakertrans) Kabupaten Kayong Utara ditemui usai rapat pembentukan DPK Apindo. Sekarang (kemarin, red), dikatakan Uti, sedang tahap sosialisasi dengan mengundang para pengusaha di Kabupaten

Kayong Utara serta instansi pemerintah terkait. Hadir pula Sugianto dari Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Kalbar dan Ruslan SH dari DPP Apindo Kalbar. “Hasil rapat pada hari ini, akan dibentuk kepengurusannya sebulan ke depan,” ucapnya. Rapat sosialisasi pembentukan DPK Apindo KKU ini, dilanjutkan Uti, menindaklanjuti kegiatan provinsi. Untuk jajaran kepenguru-

san sepenuhnya diserahkan kepada para pengusaha. Hasil rapat kemarin, telah sepakat ditunjuk Lopiansyah dari PT Industri Perikanan Sukadana dan Amru Chanwari dari CV Meltra Mandiri sebagai ketua dan sekretaris carateker pembentukan DPK Apindo KKU. Sementara tim perumus terdiri dari Yamani SH, Amru Chanwari, Baharudin alias Bahrun, Lim Bun Fa, Burha-

nudin, Eri Sidarta dan Jasman. Salah satu Tim Perumus, Baharudin mengatakan, salah satu syarat untuk merumuskan UMK haruslah dibentuk Dewan Pengupahan yang terdiri dari unsur pemerintahan, Apindo dan SPSI. “Semoga bulan depan kepengurusan Apindo KKU terbentuk,” harap Bahrun ‘sapaan akrab Baharudin’ yang juga Ketua Koperasi Bina Mulia yang bergerak di bidang Tenaga Kerja Bongkar Muat (TKBM) KKU. (jum)


Pontianak Post

ANEKA

Jumat 3 Juni 2011

HUT Bhayangkara, Polres Gelar Fun Bike MEMPAWAH- Polres Pontianak menggelar pertandingan volibal putra dalam rangka memeriahkan HUT Bhayangkara ke 65 yang jatuh pada 1 Juli 2011. Diikuti 10 Polsek ditambah dua tim darai Polres. Bagi tim yang keluar sebagai juara, akan dipersiapkan untuk mengikuti Kejuaraan Kapolda Cup di Pontianak. Selain itu, Polres juga melak-

sanakan fun bike yang akan dilaksanakan Minggu 4 Juni. Fn bike adalah salah satu upaya untk mengajak masyarakat kembali ke back to basic. “Kita siapkan satu hadiah utama berupa sepeda motor berikut puluhan hadiah doorprize lainnya,” jelas Kompol AH Daulay, Ketua Panitia HUT Bhayangkara Polres Pontianak dikonfirmasikanpontianakpost

saat menyaksikan pertandingan volibal, kemarin. Didampingi AKP Ahmadi kasat lantas yang juga ketua panitia perandingan volibal, Waka Polres Pontianak itu mengajak masyarakat untuk ambil bagian memeriahkan HUT Bhayangkara. “Masalah sepeda bukan persoalan. Yang pasti, bisa ikut dan menggunakan sepeda.

Setiap peserta akan diberi kupon berhadiah yang akan diundi setelah tiba digaris finish. Star dimulaid ari halaman Mapolres menempuh perjalan sejauh 10 km menuju arah Jalan Moton Antibar kemudian balik ke garis star,” kata dia. Diakui, sepeda dewasa ini memang sudah langka dipakai. Lantaran penggunanya beralih pada jens sepeda motor. (ham)

sedemikian rupa, sehingga menarik minat wisatawan baik lokal maupun domestik untuk datang dan menyaksikan kegiatan itu,” sambung pria asal Selimbau ini. Disinggung mengenai pendanaan? Isnandar menyatakan, untuk itu bisa saja didapatkan dari APBN, APBD

Provinsi hingga APBD Kabupaten Kapuas Hulu. Namun, yang jelasnya wacana itu akan dimantapkan dengan sebuah konsep yang terukur, sehingga ketika dilaksanakan akan menelurkan sebuah nilai plus bagi potensi wisata di daerah ini. Terutama untuk kawasan Danau Sentarum. (wank)

Hari ini (3 Juni,red) seluruh jajaran Pemerintahan akan melakukan cuti bersama selama 1 hari. Cuti bersama berlaku juga bagi aparatur Pemerintah di jajaran Pemkab Landak. Instruksi cuti bersama inipun berdasarkan keputusan bersama Menteri Agama, Menteri

Tenaga Kerja dan Transmigrasi dan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negera RI No. 2 tahun 2010, No. KEP.110-MEN/ VI/2010 dan No. SKB/07/M. PAN.RB/06/2010 tentang hari libur nasional dan cuti bersama tahun 2011. Atas intruksi tersebut sekolah seperti di SDN 02 Ngabang

melakukan libur bersama. “Pada 3 Juni kita akan melakukan libur bersama. Hal inipun sesuai instruksi dari Dinas Pendidikan Landak. Nah, pada 4 Juni kita masuk sekolah lagi,” ujar Kepala Sekolah (Kepsek) SDN 02 Ngabang, Endan Selfafaunus. (sgg)

warga bertanya-tanya mengapa di pagi hari bensin dan solar habis, sementara di kioskios stok BBM tetap ada. “Kalau pun ada di SPBU, warga harus mengantre dalam kurun waktu yang lama hal ini jelas menghambat aktivitas warga,” jelasnya. Hal serupa diungkapkan Sinta warga Pasiran, mengeluhkan antrean panjang di SPBU. Hal ini membuat dirinya gerah karena harus mengantre. “Kalau sekali tak masalah ini hampir setiap hari kondisinya tak berubah,” katanya. Ia juga meminta pihak SPBU tegas

dalam pengaturan pembelian minya menggunakan jerigen dalam jumlah banyak. “Seharusnya diatur bila perlu mereka yang membeli bbm menggunakan jerigen dalam jumlah banyak disuruh harus izin dari camat atau lurah,” usulnya. Jangan sampai, kata dia, BBM ini diperuntukkan ke pihak yang seharusnya tak harus menerima alias diselewengkan. Sementara itu, tokoh pemuda Sedau Erwin juga meminta aparat bertindak cepat, terutama menertibkan tanki siluman yang diangkut menggunakan kendaraan roda em-

pat, apakah mobil pick up atau bus sebagainya termasuk truk. Dengan demikian penjatahan BBM bagi warga dibagi rata sesuai kebutuhan. “Kita ingin semua tertib dan berjalan lancar jangan sampai ada kisruh dan keluhan ada orang yang tak dapat sementara warga lain dapat,” katanya. Oleh sebab itu kedepannya Pertamina harus lebih ketat mengawasi penjualan BBM di tingkat SPBU. “Apakah benar sudah sesuai aturan yang ada, jangan sampai masyarakat dibuat resah,” pintasnya. (har)

telekomunikasi. Sedangkan tujuan pembentukan Peraturan Walikota Singkawang ini adalah untuk memberikan dasar hukum dan kepastian hukum dalam pelaksanaan pemberian izin serta sebagai upaya untuk mencegah munculnya pembangunan menara bersama telekomunikasi yang tidak sesuai dengan tata ruang.

“Peraturan Walikota tersebut saat ini sedang dibahas tim yang melibatkan berbagai SKPD terkait, diharapkan jika Peraturan Walikota Singkawang telah seleai dibahas dan ditetapkan dapat dijadikan pedoman bagi SKPD yang ditunjuk dalam melayani pemberian izin pembangunan menara telekomunikasi,” ungkapnya. (har)

terbuka,” terangnya. Saat dihubungi, apakah malam hari rumah itu ada yang nginap, Kiong mengaku tidak tahu. Namn melihat kebakarna itu sepertinya ada yang memasang racun nyamuk. Sebab, aliran listrik sepertinya sudh diputus karena tiap malam rumah kondisi gelap gulita. “Kami tidak tahu pasti penyebab kebakaran. Karena api diketahui sempat

kecil, lalu tiba-tiba saja membesar hingga tak bisa didekati. Saya hanya menyiram rumah yang dikerjakan pakai ember,” sebutnya. BPAM Pinyuh sempat datang kan beberapa unit, namun api duluan padam lantaran bangunan yang terbakar ambruk. Kasus kebakaran rumah kosong itu kini ditangani Polsek Pinyuh yang telah memasang police line dilokasi kebakaran. (ham)

dung yang terletak di Jalan Kridasana Singkawang. “Kita pinjamkan kepada yayasan yang diketuai Suhadi Abdullani (mantan Sekda Singkawang). Nanti, ada MoU dan akan diberitahukan kepada seluruh pengurus yayasan termasuk PGRI Singkawang,” kata Rachmad, kepada Pontianak Post, kemarin. Menurut dia, tanah yang diatas gedung tersebut adalah hak milik yayasan dan ada akte notarisnya.

“Kita yang bagun semua gedung itu,” kata Rachmad. Mengapa dipinjamkan kepada Yayasan Usinka, karena belum memiliki gedung dan mereka akan membangun. “Kita berpikir untuk kepentingan masyarakat luas. Apalagi, gedung itu tidak dipakai. Daripada tak dipakai, lebih baik dipinjamkan. Kita tidak pernah berpikir untuk menjual,” kata Rachmad yang juga mantan Kepala Dinas Sosial ini. (zrf)

Festival Danau Sentarum Sambungan dari halaman 24

muncul gagasan untuk melaksanakan festival. “Festival ini untuk menggali potensi wisatanya. Karena selama ini, orang hanya mengenal danau sentarum sebagai kawasan taman nasional saja,” terangnya. Kegiatan itu diwacanakan akan

digelar dengan menampilkan berbagai acara. Mulai dari lomba sampan hingga masakan khas dari bahan baku ikan air tawar. Hal itu merupakan upaya untuk mengenalkan eksostisme potensi-potensi wisata yang berada di kawasan Danau Sentarum. “Akan banyak acara yang digelar. Tentunya dikemas

Sekolah Juga Libur Sambungan dari halaman 17

pentingan masyarakat luas seperti rumah sakit dan unit kerja pelayanan umum/ masyarakat lain yang sejenis, supaya mengatur penugasan pegawai pada hari-hari libur nasional dan cuti bersama tersebut.

Batasi Jerigen Sambungan dari halaman 17

gerah setiap hari harus mengantre mendapatkan BBM di SPBU. “Kami minta pelayanan dan pembelian BBM menggunakan jerigen dibatasi, jangan sampai jatah minyak untuk pengendara dikurangi akibat pembelian menggunakan jerigen bertambah banyak,” ungkap Darwis warga Alianyang kepada Pontianak Post kemarin. Ia heran akhir-akhir ini BBM jenis premium maupun solar habis di pagi sampai siang hari di sejumlah SPBU. Sehingga

Pedoman Izin MBT Sambungan dari halaman 17

untuk melaksanakan Peraturan Daerah perlu dibentuk Peraturan Kepala daerah sebagai petunjuk pelakanaannya,” ungkap Kepala Bidang Informasi dan Informatika, Istri Handayani baru-baru ini. Sebagai catatan, kata dia, penyusunan peraturan kepala

daerah juga dilarang bertentangan dengan kepentingan umum, peraturan perundangundangan yang lebih tinggi. Maksud dibentuknya Peraturan Walikota itu adalah untuk memberikan legalitas terhadap pendirian menara bersama telekomunikasi, pengawasan dan pengendalian serta menertibkanpembangunanmenara

Rumah Kosong Terbakar Sambungan dari halaman 17

begitu mengetahui rumah tetangganya itu terbakar. “Saya sedang rehab rumah. Melihat ada api dan minta warga (tukang-red) untuk memadamkan pakai ember. Tibatiba saja, api cepat membesar dan mengangskan bangunan yang ada, “ ceritanya. Yang pasti, api sempat melalap pohon jambu yang

ada dibatas rumah yang terbakar. Itu terlihat, kalau tumbuhan tu sebagian pohonnya layu karena kena panas api yang membumbung tinggi. Sedangkan Kiong , saksi lain (tukang) yang mengerjakan rumah Bong Cu Yi membenarkan, kalau rumah yang terbakar itu pondasinya kokoh. “Rumah yang terbakar itu kosong. Tidak ada barang berharga. Pintu dan jendela

STKIP Saling Klaim Gedung Sambungan dari halaman 17

dibenarkan, sehingga STKIP PGRI tidak boleh lagi melaksanakan perkuliahan. “Ketika vakum inilah, dimanfaatkan orang untuk menggelar perkuliahan. Mereka kemudian mendidikan yayasan dan melaksanakan perkuliahan. “Akhirnya bermasalah dan dihentikan. Itu diketuai oleh Nurdi dan ketua yayasannya adalah Pak Rachmad,” kata dia

memberikan penjelasan. Jadi, tidak benar, aset itu milik yayasan yang diketuai Rachmad Basuni. “Itu semuanya milik PGRI. Pak Salekan masih hidup. Boleh ditanyakan kepadanya. Dia tinggal di Pontianak,” kata dia. Sementara itu, Ketua Yayasan Pembina Lembaga Pendidikan Perguruan Tinggi Singkawang, Rachmad Basuni mengakui, Yayasan Usinka secara lisan meminjam ge-

Telusuri Hilangnya BBM di Ketapang Sambungan dari halaman 17

menentukan langkah-langkah selanjutnya, apakah memang ada pelanggaran atau seperti apa,” katanya. Sedangkan rencana pembekuan pengecer, dikatakan Ahwa tidak perlu. Keberadaan mereka tidak terlalu bermasalah. Karena pedagang

adalah juga warga kecil. Kemudian suplai yang mereka butuhkan pun tidaklah terlalu banyak. ” Ke b e r a d a a n m e re k a sedikit membantu distribusi BBM. Namun yang perlu di perhatikan adalah bagaimana instansi terkait bisa memberikan patokan harga (HET) dari penjualan mereka. Kalaupun

ada yang melebihi ketentuan akan segera di tindak,” katanya. Sehingga, lanjut Ahwa, jika sudah diketahui berapa jumlah sebenarnya BBM masuk di Ketapang. Kalau memang kurang kan bisa minta penambahan suplai. Pantauan Pontianak Post, Kamis (2/6) beberapa SPBU

masih nampak antrean panjang pada pagi hari. Harga eceran pun, di beberapa kios juga masih tinggi. Yakni antara Rp8 ribu hingga Rp10 ribu. Namun, antrean tidak sepanjang dua hari lalu. Dimana di masyarakat seperti terlihat panik. Karena, suplai BBM hari itu, baru datang pada petang hari.(fah)

Susahnya BBM Tak Pengaruhi Kunjungan Sambungan dari halaman 17

Pada hari libur seperti sekarang ini pengunjung pantai akan meningkat dari biasanya. Pantai Tanjung Belandang jaraknya memang tidak terlalu jauh dari pusat kota Ketapang. Cukup lima belas menit dari jantung kota sudah sampai ke tujuan. Para pengunjung, baik itu

yang bersama keluarga ataupun teman terlihat mandi di pantai, banyak juga diantaranya sekadar duduk-duduk di tempat yang telah disediakan pengelola. Tak ayal, meningkatnya kunjungan secara langsung memberikan dampak bagi para pedagang yang berjualan makanan ataupun minuman.

Jika di kawasan hiburan ramai dengan pengunjung, suasana terbalik saat berada di jalan-jalan kota Ketapang saat musim libur seperti sekarang ini. Jalan-jalan terlihat sepi. Apalagi, BBM yang masih menjadi momok karena susah didapatkan. Jika tak ada keperluan yang sangat mendesak, warga kelihatannya enggan keluar karena dipandang

hanya akan menghabiskan BBM yang kian sulit mereka peroleh belakangan ini. ‘’Timbang keluar yang tak pasti, lebih baik di rumah saja. Apalagi seliternya sekarang bensin bisa mencapai Rp10 ribu per liternya. Jadi sekalian berhemat. Soal liburan, lebih bagus kumpul-kumpul saja di rumah,’’ kata Suryono, warga Ketapang lainnya. (*)

23 Cuti Bersama, Bank di Sintang Tetap Buka Sambungan dari halaman 24

Sintang Cendria TJ Tastik, pihaknya tetap beroperasi seperti biasanya dengan melayani operasional secara terbatas, yaitu transaksi kliring, real time gross settlement (RTGS), dan pelayanan uang tunai. “Operasional BRI pada Jumat (hari ini, Red) tetap normal. Namun hanya melayani transaksi terbatas. Ini juga berlaku di seluruh jaringan kantor. Walaupun beberapa kalangan tetap cuti bersama, kami tetap beroperasi seperti biasa,” ujarnya. Cendria mengatakan, hal itu

sehubungan kebijakan pemerintah yang telah menetapkan, pada 3 Juni 2011 sebagai hari cuti bersama, Bank Indonesia mengeluarkan kebijakan operasional perbankan. Di mana layanan kas Bank Indonesia beroperasi secara terbatas hanya melayani perbankan. Sistem BI-RTGS beroperasi secara normal sebagaimana ketentuan berlaku. Seluruh kegiatan penyelenggaraan SKNBI diadakan sesuai jadwal dan ketentuan yang berlaku. “Bank Indonesia memutuskan untuk beroperasi secara terbatas, meskipun pemerintah

telah menetapkan tanggal itu sebagai hari cuti bersama. Oleh sebab itu, kita tetap beroperasional,” jelasnya. Hal senada diungkapkan, Armen Nazwar, Pimpinan BNI Cabang Sintang Walaupun cuti bersama Bank BNI Cabang Sintang tetap beroperasi seperti biasa. Sebab, menurut dia, selain berdasarkan kebijakan Bank Indonesia, hal tersebut lebih dikarenakan upaya mengedepankan kepuasan konsumen. “Semua unit pelayanan tetap berjalan seperti biasa. Untuk itu, BNI akan beroperasi sesuai dengan jam kerja normal. (wah)

Laporkan Penipu Pemasangan Listrik Sambungan dari halaman 24

Suharman mengatakan, biaya pemasangan listrik telah ditentukan sesuai dengan standar yang berlaku, yaitu daya 450 VA sebesar Rp337.500, daya 900 VA Rp675 ribu dan daya 1.300 VA Rp975 ribu. Biaya pemasangan listrik tidak termasuk biaya instalasi rumah dan materai. Artinya, tugas PLN hanya sampai pada penyambungan kabel listrik dan meteran listrik. Selanjutnya, biaya pemasangan instalasi rumah, seperti kabel, cok, kontak dan lainnya tergantung dari pelanggan. “Instalasi rumah biasanya ditangani instalatir yang memiliki izin light operation dari Badan Komite Nasional Keselamatan untuk Instalasi Listrik (Konsuil). Tentunya, biaya pemasangan instalasi rumah akan sangat tergantung dari keperluan pelanggan,” ujar dia. Ia mengemukakan, umumnya para calo tersebut mencari korban dan menyatakan menjamin aliran listrik akan

masuk dalam waktu singkat, dengan meminta biaya di atas ketentuan yang diberikan PLN. Karena itu, kata dia, warga diharapkan tidak mudah tergiur dengan janji para calo karena yang menentukan adanya pemasangan jaringan baru adalah PLN dan bukan calo. “Kalau bisa warga langsung saja mendaftar ke kantor PLN untuk mendapatkan penyambungan baru jaringan listrik, dan buat apa menggunakan jasa calo yang motivasinya hanya mencari keuntungan. Kondisi seperti itu tentu akan memperbanyak beban bagi calon pelanggan listrik,” katanya. Selain itu, Suharman mengemukakan, meskipun belum ada warga yang datang ke kantor mengeluhkan adanya indikasi penipuan pemasangan jaringan listrik yang dilakukan oleh oknum tertentu, namun dia menganjurkan, jika ada warga yang menjadi korban penipuan pemasangan jaringan listrik, maka PLN menyarankan agar

melaporkan kepada aparat kepolisian terdekat. “Keluhan warga ini hanya bisa kami tampung dan tidak bisa melacak siapa oknum yang tega melakukan penipuan itu. Karenanya, masyarakat juga harus bisa lebih cerdas sebelum melakukan transaksi pemasangan listrik. Jika sudah merasa tertipu dengan ulah para calo atau oknum lainnya, lebih baik langsung dipolisikan biar kita tahu siapa oknum yang melakukan praktik penipuan tersebut,” tandasnya. Lebih jauh Suharman menjelaskan, pelanggan yang sudah diberikan surat pemasangan listrik baru dari PLN, maka barulah pelanggan membayar biaya pemasangan listrik sesuai dengan daya yang diinginkan, dan PLN akan melakukan pemasangan listrik serta tidak ada biaya tambahan bagi petugas di lapangan. “Jika pelanggan sudah mendapat listrik, maka kewajiban pelanggan adalah membayar rekening listrik tepat waktu. ” tuturnya.(wah)

Optimalkan Pertanian Sambungan dari halaman 24

kunjungan mini expo tanaman holtikultura di Desa Merpak Kecamatan Kelam Permai, belum lama ini. Milton mengatakan, kondisi tersebut selain mengakibatkan banyaknya dana dari Sintang yang terkuras ke daerah lain, juga masyarakat harus menanggung harga yang lebih mahal, karena pedagang menetapkan harga dengan dalih mahalnya biaya angkut. “Sehingga saat ini kita serius mengembangkan sektor pertanian, dengan harapan Sintang tidak hanya mampu memenuhi sendiri kebutuhan masyarakat akan hasil pertanian, tapi juga dapat memenuhi kebutuhan daerah lain,” ucapnya. Pemkab Sintang, lanjut Milton, konsisten untuk pengua-

tan ketahanan pangan padi. Salah satu targetnya adalah, setiap kecamatan memiliki 500 hektar sawah yang bisa panen 5 ton gabah kering giling/hektar minimal sekali per tahun. Di samping berbagai upaya meningkatkan produktivitas sawah melalui intensifikasi lahan, Pemkab Sintang juga akan berusaha mencetak 25 hektar sawah baru per kecamatan per tahun, dengan angka perluasan 25 hektar, pihaknya memperhitungkan seukur dengan keterbatasan lahan pertanian yang ada di setiap kecamatan. Pencetakan sawah baru ini merupakan usaha Pemkab dan swadaya masyarakat. Oleh karena itu, Milton mengharapkan upaya swadaya pangan atau minimal upaya mengurangi ketergan-

tungan pasokan dari luar, dengan mempertahankan dan mengelolah lahan pertanian. Jika ditelusuri hampir semua wilayah di kabupaten Sintang masih mempunyai aeral-areal pertanian tanaman pangan dan sayuran, meski umumnya produksi saat ini hanya mampu memenuhi kebutuhan konsumsi keluarga, dan hanya sebagian kecil petani padi yang mampu menjual hasil panennya. “Dengan dukungan kebijakan dan sumber daya diharapkan mampu meminimalisir persoalan-persoalan dasar pertanian pangan, sehingga produksi tanaman pangan meningkat dan menjadi motivasi besar bagi msyarakat untuk terus mengembangkannya sebagai upaya menuju swasembada pangan,” pungkasnya.(wah)

PLN Bangun Jaringan Listrik 25 Km Sambungan dari halaman 24

membangun jaringan listrik bawah air, dan jembatan di atas Sungai Kapuas. “Namun berbagai rencana itu akhirnya batal dan tidak dapat dilaksanakan, karena pertimbangan cost (biaya) yang tinggi. Akhirnya setelah melalui pengkajian yang mendalam, akhirnya pihak PLN memiliki pemikiran untuk menyambung jaringan dari Nanga Biang,” jelas Meron. Karenanya Meron mengharapkan dukungan masyarakat, supaya apat memberikan dukungan sepenuhnya terhadap rencana PLN untuk membangun jaringan listrik tersebut. Khususnya dalam hal tanam tumbuh milik masyarakat, supaya direlakan sebagai bentuk partisipasi masyarakat. Apalagi listrik telah menjadi kebutuhan pokok masyarakat. Sekitar 90 persen kehidupan masyarakat dewasa ini sangat tergantung kepada listrik. “Dalam pelaksanaannya nanti, PLN akan membangun tiang-tiang listrik yang bisa saja mengenai tanaman milik warga seperti pohon maupun tanaman sawit. Untuk itu supaya masyarakat dapat memahami dan merelakannya,” katanya sembari berharap tidak ingin di kemudian hari ada segelintir orang yang menghambat rencana PLN yang sudah lama dirindukan masyarakat tersebut. Sementara itu, Manager PLN Cabang Sanggau Arif Pramudya dalam kesempatan itu mengatakan, bahwa dalam pembangunan tiang-tiang listrik itu nantinya, pihaknya akan berkoordinasi dengan Dinas Pekerjaan Umum (PU) untuk mengetahui Daerah Milik Jalan (DMJ) yang statusnya

adalah milik negara. Apalagi, dalam proyek ini, pihak PLN tidak ada anggaran untuk ganti rugi tanam tumbuh bagi warga. “Karenanya, untuk selanjutnya kita akan menandatangani pernyataan soal dukungan masyarakat terkait untuk merelakan tanam tumbuhnya. Harapannya supaya di kemudian hari tidak ada tuntutan. Karena, jika proyek ini nantinya terkendala oleh hal-hal seperti itu, maka tidak menutup kemungkinan proyek ini akan gagal hanya oleh segelintir orang. Akibatnya, impian masyarakat untuk menikmati listrik pun pupus,” ungkapnya. Karenanya, ke depan, dukungan dari masyarakat sangat diharapkan. Pihak PLN ke depan juga akan melibatkan sejumlah KUD yang ada di wilayah ini, khususnya yang menaungi hamparan-hamparan kebun kelapa sawit yang bakal terkena proyek ini. “KUD akan menjadi mitra kita sejak mulai proyek ini dilaksanakan, hingga dalam perjalanannya nanti. Bahkan, termasuk dukungan KUD dalam hal pemeliharaan jaringan dan sebagainya. Jika segala sesuatunya lancar, maka sesegera mungkin dilakukan pelelangan proyek untuk pembangunan jaringan di tiga desa tersebut,” imbuh Arif. Sementara itu, Asmen Distribusi Albert Sitompul dalam kesempatan itu saat menanggapi pertanyaan masyarakat menjelaskan, bahwa rencana ini sudah final dan anggarannya sudah tersedia. Karenanya diperkirakan pada akhir tahun 2011 proyek ini sudah kelar. “Dengan dukungan dari segenap masyarakat, maka pada akhir tahun ini proyek pembangunan jaringan listrik

di wilayah ini sudah beres,” ujarnya sembari meminta lahan sekitar 7 meter bersih tempat didirikannya tiang listrik. Senada juga dengan Asmen Niaga, Doni, untuk menjadi pelanggan PLN tidaklah sulit dan tarifnya terjangkau dan murah. Karenanya jika ada warga yang memasang listrik hingga jutaan rupiah, maka itu sudah tidak benar dan penipuan. Doni memberikan hitung-hitungan, tarif yang dibayar warga adalah 750 x kwh yang dibutuhkan. “Kalau ada warga yang membayar hingga jutaan rupiah, maka hal itu tidak benar. Namun yang harus dipahami masyarakat, tugas PLN adalah memberikan pelayanan hingga ke Kwh meter. Soal biaya instalasi di rumah pelanggan, itu sudah bukan tanggung jawab PLN lagi,” jelasnya. Kata Doni, tariff instalasi adalah wewenang instalatir dan sama sekai di luar tanggung jawab PLN. Karenanya masyarakat diminta untuk memahami hal ini supaya tidak menimbulkan keraguan. “Lebih jelasnya, dapat langsung menghubungi kantorkantor palayanan PLN untuk mendapatkan informasi yang jelas dan tidak salah kaprah. Karena akibat informasi yang salah, seolah-olah tariff PLN mencekik, padahal sama sekali tidak seperti itu,” tandasnya. Apa yang disampaikan dalam kesempatan itu, ternyata disambut antusias masyarakat yang hadir dala kegiatan sosialisasi tersebut. Mereka seperti sudah tidak sabar untuk segera menikmati listrik. Mereka pun siap mendukung program PLN dan siap untuk memberikan kontribusinya. (nto)


pro-kalbar Pontianak Post

24

Jumat 3 Juni 2011

Laporkan Penipu Pemasangan Listrik

SINTANG

Optimalkan Pertanian PEMKAB Sintang terus berupaya meningkatkan berbagai program terkait dengan pengembangan sektor pertanian, terutama untuk produksi pangan dan sayuran, sehingga untuk memenuhi kebutuhan konsumsi masyarakat setempat tidak harus mendatangkan dari daerah lain. Karena kebutuhan sayuran dan pangan di Kabupaten Sintang masih d i datangkan dar i Milton Crosby luar. “Selama ini, 70-80 persen kita mendatangkan sayuran dari luar Sintang. Bahkan dari negara tetangga, Malaysia juga sudah mulai masuk. Ini harus kita antisipasi, sengan mengoptimalkan petani di Kabupaten Sintang ini,” ungkap Bupati Sintang Milton Crosby, saat

Harga Pemasangan Sudah Ditentukan PLN WAHYU ISMIR/PONTIANAK POST

REKLAME MIRING: Reklame di pinggir Jalan Oevang Oeray ini dalam kondisi miring dan perlu perbaikan segera, karena hal ini sangat membahayakan pengguna jalan.

Ke Halaman 23 kolom 5

PUTUSSIBAU

Festival Danau Sentarum DANAU Sentarum, sebagai salah satu taman nasional di Indonesia sudah dikenal hingga ke mancanegera. Namun demikian, terobosan untuk lebih mengenalkan tempat wisata ini mesti dilakukan. Salah satunya dengan merencanakan agenda tahunan festival Danau Sentarum. “Saya merespon positif wacana agar pemerintah membuat satu even tahunan di Danau Sentarum. Kita Abang M Isnandar dari dewan akan mensupport langkah tersebut,” kata Ketua Komisi A DPRD Kapuas Hulu Abang M Isnandar kepada koran ini, kemarin. Menurut Isnandar, selama ini Danau Sentarum hanya dikenal sebagai taman nasional saja. Sementara, potensi wisata yang ada didalamnya tak pernah terekspose keluar, sehingga Ke Halaman 23 kolom 5

Cuti Bersama, Bank di Sintang Tetap Buka SINTANG--Meskipun pemerintah mengumumkan cuti bersama bagi Pegawai Negeri Sipil (PNS), namun hari ini, Jumat (3/6), perbank tetap akan beroperasi seperti biasanya, termasuk di Kabupaten Sintang. Seperti halnya pada BRI Cabang Sintang.

Pemerintah memutuskan, hari Jumat (3/6) sebagai cuti bersama. Keputusan itu dituangkan dalam Surat Keputusan Bersama (SKB) Menteri Agama, Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi, dan Menteri Negara Pendayagunaan Aparatur Negara

dan Reformasi Birokrasi, nomor 03/2011, Kep. 135/MEN/V/2011, dan SKB/02/M.PAN-RB/05/2011 tentang Perubahan Hari Libur dan Cuti Bersama. Menurut Pimpinan BRI Cabang

SINTANG--Manager PLN Ranting Sintang Suharman, mengimbau masyarakat langsung datang ke PLN untuk pemasangan listrik baru dan tidak menggunakan jasa calo. Karena bisa menimbulkan beban biaya yang semakin tinggi bagi konsumen, dengan banyak masyarakat yang mengeluarkan biaya lebih besar dari tarif resmi PLN. “Beban pembayaran saat dilakukan pemasangan baru jaringan listrik sudah diatur oleh perusahaan sesuai dengan jenis KWh yang diinginkan. Jadi, jika ada warga yang melakukan pembayaran pemasangan baru listrik di atas dari ketentuan, maka itu merupakan permainan para calo. Makanya, warga lebih baik langsung ke PLN terdekat untuk mendaftarkan diri mendapatkan pemasangan baru,” ungkapnya.

Ke Halaman 23 kolom 5

Ke Halaman 23 kolom 5

Setelah 20 Tahun, Mimpi Nikmati Listrik Terwujud

PLN Bangun Jaringan Listrik 25 Km SANGGAU--Sekitar 20 tahun bermimpi dapat menikmati nikmatnya listrik PLN, akhirnya terwujud juga. Karena dalam waktu dekat ini si juragan setrum tersebut akan membangu jaringan sepanjang 25 kilometer dari Nanga Biang, Belangin, Sungai Ranas dan juga direncanakan Lintang Kapuas, Kecamatan Kapuas. Rencana yang sudah matang dan final itu disambut suka ria oleh masyarakat di wilayah-wilayah tersebut. Gambaran itu terlihat jelas

ketika PLN Cabang Sanggau melakukan sosialisasi kepada masyarakat pada 31 Mei 2011 di Desa Belangin kemarin. Kepala Cabang PLN Cabang Sanggau Arif Pramudya turun langsung ke lapangan untuk bertemu dengan masyarakat, didampingi sejumlah stafnya, diantaranya adalah Asmen Distribusi Albert Sitompul, dan Asmen Niaga Doni. Hadir pula dalam pertemuan tersebut, Camat Kapuas F Meron SSos Msi yang juga turut terlibat dalam sosialisasi tersebut. “Mimpi kami selama belasan,

bahkan puluhan tahun untuk bisa menikmati listrik PLN akhirnya terwujud juga,” ujar Aep, Kades Belangin dalam sosialisasi yang bertempat di Gedung Serbaguna setempat. Sementara itu Camat Kapuas mengatakan, bahwa rencana untuk mengaliri listrik daerah ini memang sudah sejak lama bergulir. Karena kendala geografis, pernah direncanakan membangun tower dari Kota Sanggau ke Sungai Ranas, kemudian Ke Halaman 23 kolom 5

FOTO SRI WANTO WINARNO

SOSIALISASI: Kegiatan sosialisasi kelistrikan oleh PLN Cabang Sanggau di Nanga Biang.


2010 - 2011

LFP

Pontianak Post l Jumat 3 Juni 2011

Kualifikasi Euro 2012

Jumat, 3 Juni 2011 Grup A Kazakhstan v Azerbaijan Sabtu, 4 Juni 2011 Grup A Austria v Jerman Belgia v Turki (Siaran langsung RCTI pukul 01.45 WIB) Grup B Rusia v Armenia Grup C Kep Faroe v Slovenia Italia v Estonia Grup D Rumania v Bosnia-Herzegovina Belarus v Prancis Grup E Moldova v Swedia San Marino v Finlandia Grup F Kroasia v Georgia Grup G Inggris v Swiss (Siaran langsung MNCTV pukul 22.45 WIB) Grup I Liechteinstein v Lithuania Minggu, 5 Juni 2011 Grup B Slovakia v Andorra Macedonia v Irlandia Grup F Latvia v Israel Yunani v Malta Grup G Montenegro v Bulgaria Grup H Islandia v Denmark Portugal v Norwegia

+

Soccer

+

cmyk

4

TAMU TANGGUH

25

Austria v Jerman

+

Kualifikasi

Klasemen Sementara

Grup A 1. Jerman 5 5 0 0 17-1 15 2. Belgia 6 3 1 2 14-9 10 3. Turki 5 3 0 2 8-6 9 4. Austria 5 2 1 2 9-8 7 5. Azerbaijan 4 1 0 3 3-13 3 6. Kazakhstan 5 0 0 5 0-14 0 Grup B 1. Slovakia 5 3 1 1 5-4 10 2. Rusia 5 3 1 1 6-3 10 3. Rep. Irlandia 5 3 1 1 9-6 10 4. Armenia 5 2 2 1 9-4 8 5. Makedonia 5 1 1 3 5-6 4 6. Andorra 5 0 0 5 1-12 0 Grup C 1. Italia 5 4 1 0 11-1 13 2. Slovenia 6 2 2 2 7-4 8 3. Serbia 6 2 2 2 8-9 8 4. Estonia 5 2 1 2 7-6 7 5. Irlandia Utara 5 1 3 1 3-3 6 6. Kep. Faroe 5 0 1 4 3-16 1 Grup D 1. Prancis 5 4 0 1 8-1 12 2. Belarusia 5 2 2 1 3-1 8 3. Albania 5 2 2 1 4-4 8 4. Bosnia 4 2 1 1 6-4 7 5. Rumania 5 1 2 2 5-6 5 6. Luksemburg 6 0 1 5 1-11 1 Grup E 1. Belanda 6 6 0 0 21-5 18 2. Swedia 4 3 0 1 11-5 9 3. Hungaria 6 3 0 3 15-13 9 3. Moldova 5 2 0 3 6-5 6 4. Finlandia 4 1 0 3 10-6 3 5. San Marino 5 0 0 5 0-29 0 Grup F 1. Yunani 5 3 2 0 5-2 11 2. Kroasia 5 3 1 1 8-2 10 3. Israel 6 2 3 1 4-3 9 5. Latvia 5 1 1 3 4-7 4 6. Malta 5 0 0 5 1-10 0 Grup G 1. Inggris 4 3 1 0 9-1 10 2. Montenegro 4 3 1 0 3-0 10 3. Swiss 4 1 1 2 5-5 4 4. Bulgaria 4 1 1 2 1-5 4 5. Wales 4 0 0 4 1-8 0 Grup H 1. Norwegia 4 3 1 0 6-3 10 2. Portugal 4 2 1 1 10-7 7 3. Denmark 4 2 1 1 5-4 7 4. Siprus 4 0 2 2 5-8 2 5. Islandia 4 0 1 3 2-6 1 Grup I 1. Spanyol 5 5 0 0 15-5 15 2. Rep. Ceko 5 3 0 2 6-3 9 3. Skotlandia 4 1 1 2 4-5 4 4. Lithuania 4 1 1 2 3-6 4 5. Liechtenstein 4 0 0 4 1-10 0 Keterangan : - Juara grup dan satu runner-up terbaik lolos otomatis - Delapan runner-up lainnya berebut empat tiket via playoff

KORAN

cmyk

Podolski Jerman

Perkiraan Pemain

Austria (4-2-3-1) Berger (g); Dragovic, Prodl, Pogatetz, Fuchs; Pehlivan, Bumgartlinger; Harnik, Juzonovic, Alaba; Janko Pelatih : Dietmar Constantini

BERAKHIR sudah simpang siur seputar masa depan Manuel Neuer. Seperti yang sering diberitakan sebelumnya, kiper nomor satu Jerman itu akhirnya meninggalkan Schalke 04 dan memilih bergabung dengan Bayern Munchen. Kepastian itu diumumkan Bayern kemarin. Neuer telah meneken kontrak lima tahun dengan Bayern. Hanya, kiper 25 tahun itu baru resmi mengenakan kostum FC Hollywood - sebutan Bayern - pada 1 Juli nanti. Selain Neuer, Bayern juga mengumumkan telah mengikat kontrak tiga tahun bek kanan asal Brazil, Rafinha, yang diboyong dari Genoa. Sayang, tidak ada keterangan mengenai biaya yang harus dikeluarkan Bayern untuk mendapatkan Neuer. Hanya, media Jerman menyebut nominalnya tidak kurang dari 20 juta euro atau sekitar Rp 245 miliar. “Bayern sangat bahagia mendapatkan seorang kiper yang bukan hanya nomor satu di Jerman, melainkan juga salah satu yang terbaik di dunia,” kata Chief Executive Bayern Karl-Heinz Rummenigge di situs resmi klub. Bayern memang membutuhkan sosok kiper berkualitas setelah hanya memiliki kiper 37 tahun Hans-Jorg Butt. Sedangkan kiper muda Thomas Kraft baru saja dilepas ke Hertha Berlin. Neuer yang namanya bersinar di Piala Dunia 2010 dan membawa Schalke lolos ke semifinal Liga Champions musim lalu itu pun telah siap memenuhi ekspektasi Bayern. “Saya memang ingin mencari tantangan yang lebih besar dan lebih menarik dan itu ada di Bayern,” ungkap Neuer kepada Kicker. “Saya juga tidak akan merasa kesulitan beradaptasi karena banyak rekan setim (di Bayern) adalah pemain timnas Jerman. Jadi, saya tidak akan berada di wilayah asing,” sambung kiper dengan 18 caps di timnas Jerman itu. Di pihak lain, manajer umum Schalke Horst Heldt mengatakan apabila pihaknya melepas Neuer dengan sangat berat hati. Itu karena Neuer sudah menjadi ikon klub mengingat bergabung dengan akademi Schalke sejak usia lima tahun. “Tapi, kami akhirnya menerima penawaran Bayern karena merupakan solusi terbaik bagi kondisi keuangan klub. Kami juga telah berjanji kepada Manuel bahwa kami akan memenuhi keinginannya pindah klub di musim panas ini,” tuturnya.Di sisi lain, Schalke sudah mendapatkan kiper pengganti Neuer. Pilihan jatuh pada Ralf Fahrmann yang musim lalu membela Eintracht Frankfurt. Fahrmann, 22, juga telah meneken kontrak sampai 2015 kemarin. Fahrmann digaet Schalke dengan gratisan mengingat kontraknya di Frankfurt sudah habis akhir bulan lalu. (dns)

Jerman (4-2-3-1) Neuer (g); Lahm, Friedrich, Hummels, Schmelzer; Khedira, Kroos; Muller, Oezil, Podolski; Gomez Pelatih : Joachim Loew Stadion : Ernst Happel, Wina Wasit : Massimo Busacca (Swiss)

Lima Tahun Bersama Bayern +

Manuel Neuer

BERAKHIR sudah simpang siur seputar masa depan Manuel Neuer. Seperti yang sering diberitakan sebelumnya, kiper nomor satu Jerman itu akhirnya meninggalkan Schalke 04 dan memilih bergabung dengan Bayern Munchen. Kepastian itu diumumkan Bayern kemarin. Neuer telah meneken kontrak lima tahun dengan Bayern. Hanya, kiper 25 tahun itu baru resmi mengenakan kostum FC Hollywood - sebutan Bayern - pada 1 Juli nanti. Selain Neuer, Bayern juga mengumumkan telah mengikat kontrak tiga tahun bek kanan asal

Brazil, Rafinha, yang diboyong dari Genoa. Sayang, tidak ada keterangan mengenai biaya yang harus dikeluarkan Bayern untuk mendapatkan Neuer. Hanya, media Jerman menyebut nominalnya tidak kurang dari 20 juta euro atau sekitar Rp 245 miliar. “Bayern sangat bahagia mendapatkan seorang kiper yang bukan hanya nomor satu di Jerman, melainkan juga salah satu yang terbaik di dunia,” kata Chief Executive Bayern KarlHeinz Rummenigge di situs resmi klub. Bayern memang membutuhkan sosok kiper berkualitas setelah hanya memiliki kiper 37 tahun Hans-Jorg Butt. Sedangkan kiper muda Thomas Kraft baru saja dilepas ke Hertha Berlin. Neuer yang namanya bersinar di Piala Dunia 2010 dan membawa

Schalke lolos ke semifinal Liga Champions musim lalu itu pun telah siap memenuhi ekspektasi Bayern. “Saya memang ingin mencari tantangan yang lebih besar dan lebih menarik dan itu ada di Bayern,” ungkap Neuer kepada Kicker.“Saya juga tidak akan merasa kesulitan beradaptasi karena banyak rekan setim (di Bayern) adalah pemain timnas Jerman. Jadi, saya tidak akan berada di wilayah asing,” sambung kiper dengan 18 caps di timnas Jerman itu. Di pihak lain, manajer umum Schalke Horst Heldt mengatakan apabila pihaknya melepas Neuer dengan sangat berat hati. Itu karena Neuer sudah menjadi ikon klub mengingat bergabung dengan akademi Schalke sejak usia lima tahun. (dns)


all soccer

26

Siapa Mau Rossi ?

Giuseppe Rossi

+

TANDA-TANDANYA, Giuseppe Rossi tidak lagi membela Villarreal musim depan. Sinyal itu muncul setelah Villarreal bersiap kehilangan striker internasional Italia tersebut. Hal itu diungkapkan pelatih Villarreal Juan Carlos Garrido kemarin. “Jika kami mendapat penawaran bagus untuk Rossi, kami akan menerimanya,” ungkap Garrido kepada AS. Rossi adalah aset utama Villarreal saat ini. Dengan dia baru memperpanjang kontrak hingga 2016 pada Januari lalu, sudah bisa dipastikan apabila banderol striker 24 tahun itu cukup tinggi. Villarreal kabarnya baru bersedia melepasnya minimal 25 juta euro (Rp 307 miliar). Saat ini, Rossi dihubung-hubungkan dengan Barcelona, Juventus, Napoli, dan Tottenham Hotspur. Barca - sebutan Barcelona - bahkan kini tengah menggelar negosiasi dengan agen Rossi, Federico Pastorello. Pendekatan dari Barca pun disebut membuat Rossi tersanjung. Tentu saja, salah satu alasannya adalah reputasi Barca. Pemain mana yang tidak ingin membela klub yang baru saja meraih trofi Liga Champions itu. Selain itu, Rossi disebut lebih suka meneruskan karir di Spanyol dibandingkan pindah ke luar Negeri Matador itu. “Klien saya sangat senang Barca menjadi salah satu kandidat klub masa depannya. Kami menunggu kabar selanjutnya dari Barca,” jelas Pastorello kepada Marca. Di sisi lain, Garrido tidak akan terlalu ambil pusing mengenai klub mana yang cocok untuk Rossi. Yang bisa membuat pusing Garrido adalah mencari pengganti Rossi seandainya striker yang membela Villarreal sejak 2007 itu hengkang. “Jika Rossi akhirnya meninggalkan kami, kami harus mencari pemain pengganti yang setara. Rossi memainkan banyak pertandingan dan mencetak banyak gol bagi klub di setiap musim dan tidak mudah mendapatkan pemain yang punya kemampuan sama seperti itu,” urai Garrido. (dns)

+

Pontianak Post

l

Jumat 3 Juni 2011

Italia v Estonia

Azzurri Percaya Diri MODENA - Italia berpeluang meneruskan tren positifnya di kualifikasi Euro 2012. Kemenangan kelima bisa diraih Azzurri - sebutan Italia - saat menjamu Estonia di Stadio Alberto Braglia dini hari nanti. Italia saat ini memuncaki klasemen grup C dengan 13 poin setelah empat kali menang dan sekali seri. Bandingkan dengan Estonia yang berada tiga setrip di bawah dengan 7 poin. Estonia memang pernah menyulitkan Italia di pertemuan pertama sekalipun akhirnya kalah 1-2 pada 3 September 2010. Negara ranking 74 dunia itu juga pernah mempermalukan Serbia 3-1 di Belgrade (8/10/2010). Tapi, tidak ada tim yang pernah mengalahkan Italia di kandangnya sendiri sejak Kroasia lima tahun lalu. “Posisi di puncak klasemen telah menumbuhkan kepercayaan diri tinggi bagi kami,” ungkap Giorgio Chiellini, defender Italia, kepada Sky Italia. “Kami juga tampil di kandang sendiri dan kami menunjukkan selalu bermain penuh gairah di

+

Perkiraan Pemain Italia (4-3-1-2) : Buffon (g/c); Maggio, Ranocchia, Chiellini, Balzaretti; Nocerino, Pirlo, Montolivo; Giovinco; Rossi, Pazzini Pelatih : Cesare Prandelli Estonia (4-4-2) : Pareiko (g) Barengrub, Piiroja, Rahn, Jaager; Kink, Kruglov, Puri , Vunk; Ahjupera, Saag Pelatih : Tarmo Ruutli

AFP PHOTO /GIUSEPPE CACACE

Latihan :Pemain nasional Italia Antonio Cassano (kiri) bercanda dengan teman satu timnya Andrea Pirlo disela-sela sesi latihan Timnas Italia di pemusatan pelatihan Sepak Bola Italia di Coverciano dekat Florence.Italia akan berhadapan dengan Estonia di Modena dalam Kualifikasi Euro 2012.

depan tifosi kami,” imbuh defender Juventus itu. Ya, dalam dua laga home kualifikasi sebelumnya, Italia selalu menang dengan agregat 8-0. Satu kemenangan dicatat atas Kepulauan Faroe (5-0), sedangkan satu laga lainnya boleh dibilang “hadiah?. Itu setelah UEFA (Aso-

siasi Sepak Bola Eropa) memberi Italia kemenangan 3-0 atas Serbia menyusul aksi anarki fans Serbia hanya enam menit setelah kickoff dalam laga di Genoa pada 12 Oktober 2010. “Skuad Italia saat ini memang banyak dihuni pemain baru. Tapi, skuad saat ini telah dipersiapkan

dengan baik setelah kegagalan di Piala Dunia 2010,” jelas Gianluigi Buffon, kiper sekaligus kapten Italia. “Skuad saat ini sangat siap untuk lolos ke (putaran final) Euro tahun depan,” jelas kiper dengan 104 caps itu. Kendati Mario Balotelli dan Thiago Motta telah

menarik diri karena cedera, Italia memiliki banyak stok pemain pengganti. Di pihak lain, Estonia mungkin kesulitan mencari pengganti Konstantin Vassiljev, top scorer mereka di kualifikasi (3 gol), yang absen karena skors. Gelandang Aleksandr Dmitrijev juga cedera. (dns)

Jankulovski Putuskan Pensiun MILAN-KarirMarekJankulovski di lapangan hijau berakhir sudah. Pemain 34 tahun itu memutuskan pensiun setelah AC Milan meraih gelar Serie A musim ini. Pemain asal Republik Ceko tersebut juga tak kecewa meski jarang dimainkan pada pengujung karirnya. “Tak mudah memutuskan

pemain untuk bermain. Karena itu, beberapa pemain pun harus duduk di luar lapangan. Tapi, yang terpenting adalah menjaga setiap orangyangterlibat,biarkanmenjadi starter, pengganti, atau menonton pertandingan dari tribun,” ungkap Jankulovski seperti dilansir Milan Channel.

“Italia telah menjadi rumah kedua saya, seperti halnya Milan, tapi segala sesuatu akan berakhir. Memori akan tetap tertinggal dan saya selalu bisa kembali,” ujar pemain yang biasa menempati posisi bek sayap itu. Jankulovski juga belum memiliki gambaran soal masa depan setelah pensiun. Sebab, dia tidaktertarikmenekunikarirsebagai pelatih. Namun, dia lebih senang menjabat direktur olahraga atau seorang agen pemain. “Saya tidak tahu, namun saya pasti tidak akan memulai karir sebagai pelatih. Saya tidak keberatan bekerja sebagai direktur olahraga atau mungkin sebagai agen untuk pemain muda dan memberikan kesempatan kembali ke sepak bola,” bebernya. Jankulovski yang memiliki 158 caps di timnas Ceko direkrut dari Udinese pada 2005. Bersama Milan, dia berhasil meraih 1 trofi Liga Champions, 1 gelar Serie A, dan 1 gelar juara dunia antarklub. (ren/c10/bas)

Jankulovski

+

cmyk


27

BLA BLA BLA

Disiplin Membersihkan Pemasangan kawat gigi dilakukan berdasar kebutuhan. Misalnya, gigi berdesakan atau tumbuh tidak teratur dan lain-lain. Struktur gigi yang berantakan menimbulkan banyak celah yang memungkinkan makanan terselip yang dapat mengganggu kesehatan geligi dan mulut. Keuntungan perawatan ortodonti adalah meningkatkan kesehatan geligi dan rongga mulut itu sendiri. Gigi harus memiliki antagonis supaya seimbang antara geligi atas dan bawah. Jika tidak imbang, bisa menyebabkan sakit-nya sendi rahang, atau pusing. Pengguna kawat gigi harus disiplin membersihkan gigi dan kontrol secara teratur. Pemasangan kawat gigi tidak boleh sembarangan, harus dilakukan oleh ahlinya (ortodontis). Perawatan ortodonti dapat dilakukan pada umur berapa pun. Syarat nya, gusi dan tulang rahang sehat dan tidak ada penyakit sistemik. (*/det) Pernah menggunakan behel gigi? Nggak : 64% Pernah : 36% Kenapa kamu menggunakan behel? Gigi nggak rapi : 55,6% Ikutan tren : 38,9% Menjaga kesehatan gigi : 5,5% Bagaimana efek menggunakan kawat gigi? Percaya diri : 77,8% Malu : 22,2% Jumlah Responden : 50

KAWAT

di Gigiku TAK TIK TANG

"Paranoid"

Jangan Asal Makan Banyak yang bilang pasang behel bisa bikin kurus, males makan, sering sariawan. Sebenarnya penderitaanya cuma dua minggu pertama kok guys coz mulut nggak terbiasa dengan benda asing di gigi kita.

ILUSTRASI : FIQRIE YUDHISTIRA

• Ingat makanan enak Untuk masalah males makan, pada saat gigi kita ditarik sama behel pasti rasanya cenat-cenut kalo gigit sesuatu, terutama di awal-awal kontrol. Tapi setelah beberapa hari pasti

udah nggak lagi guys, apalagi

hihihi…

makanannya enak dan menggoda, lupa deh kalo pake behel

• Anti Makanan Keras Biar behel kita awet, hindari makanan yang keras-keras seperti kacang, wortel mentah, terong mentah, kayu, batu, loh loh salah ya hehehe.. Kalo makan sebaiknya dipotong dulu, jangan memotongnya pake gigi soalnya behel kita bisa lepas sebelum waktunya. Duitmu bakal keluar buat biaya ngelem lagi deh. So, waspadalah..waspadalah! (kar)

Add Facebook X-presi di : http://www.facebook.com/ xpresipontianak

Akbar Pasca Perdana Alumnus SMAN 8 "Berawal dari ingin mengejar cita-cita sebagai seorang TNI lah yang akhirnya membuat aku untuk pasang behel. Gigiku dulunya nggak rapi. Untuk jadi seorang aparat TNI selain penampilan fisik, gigi juga harus rapi. Dari situlah akhirnya aku memasang behel."

S

@XpresiPtkPost

Amanda Gita Tiara Vista Siswi SMPN 10 "Aku menggunakan behel karena sebelumnya gigi masih kurang rapi dan terlihat sedikit berantakan. Akhirnya aku memutuskan untuk pasang deh biar lebih rapi dan sehat. Lagian dengan behel juga menjadi daya tarik tersendiri bagi penggunanya."

diimpor, dan itu yang bikin harganya jadi melambung. Tapi buat yang punya uang pas-pasan nggak perlu mati gaya, soalnya behel sendiri ada dijual tiruannya dan harganya pun sangat amat terjangkau jika dibandingkan behel yang asli. But wait, behel palsu ini bahaya lho, seperti kata temen kita nih. “Buat yang lain, jangan deh suka pake behel palsu soalnya kawat yang dipake itu kawat yang berkarat, takutnya malah jadi infeksi lho,” koar mahasiswa Untan, Dani Septian. “Sebaiknya jangan ambil resiko deh kalo cuma untuk gaya, malah jadi penyakit nantinya,” lanjutnya lagi Denger-denger nih ya, pake kawat gigi itu bisa menimbulkan efek samping diantaranya bisa kurus, males makan, sariawan dan satu lagi bikin repot! Haha. Temen kita ini lho guys yang pernah merasakannya. “Awalawal aja rasanya agak aneh, ada yang janggal. Kadang mau makan di luar itu nggak bisa cepat-cepat karena nanti makanan yang dimakan itu bisa nyangkut. Malu donk nyungkil-nyungkil gigi depan orang. Porsi makan pun terbatasi. Biaya konsultasinya pun lumayan mahal,” jelas Ade Nurul Fajriani, siswi SMA Negeri 8. Bagaimana dengan efeknya setelah behel dipakai di gigi? Setiap kelemahan pasti ada kelebihannya juga donk. Behel memang bisa membuat struktur gigi kita menjadi lebih rapi dan menambah percaya diri. Tapi pemakai behel lah yang lebih tau efeknya. “Behel itu nambah keren dan pede. Gigi kita juga jadi rapi, karena kawat-kawat yang ada tuh saling naik satu sama lain. Gak malu lagi deh dengan gigi yang berantakan,” sahut Ricko, alumnus SMA Bhayangkari ini. (lrz)

Follow Twitter X-presi di :

by : Laras

AAT ini remaja Pontianak udah pada tertular virus tren yang bernama 3B. Weits, jangan salah 3B di sini bukan brain, beauty and behavior ya guys tapi Blackberry, Behel dan Barang Bermerk. Kalo udah punya 3B itu, kemungkinan besar kamu naik tingkat deh dalam kehidupan sosial. Especially behel, benda yang dikenal juga dengan sebutan kawat gigi, sebenarnya memiliki fungsi untuk memperbaiki struktur gigi yang kurang rapi. Tapi seiring berkembangnya jaman, bentuk behel yang semakin bervariasi, semakin tipis, dan semakin enak dipandang ini malah menjadi salah satu benda untuk gaya. Pengaruh selebritis pun nggak lepas lho dari asal-usul menjamurnya pemakai behel saat ini, liat deh sekarang banyak banget kan seleb yang doyan pake behel walopun giginya nggak bermasalah? Maybe, it's all the reasons bagaimana behel lama kelamaan malah menjadi lifestyle di kalangan anak muda. “Aku pake behel karena gigiku memang nggak rapi. Sebenarnya memang dari dulu nggak rapi tapi mau make behel malu… baru sekaranglah berani pake behel, karena behel sendiri lagi nge-trend, jadi sekalian juga buat gaya,” ungkap Dwi Andiani Marya. Wah, pasti banyak donk uang yang kamu keluarin untuk memasang behel? “Ya lumayan lah sekitar 8 jutaan gitu,” beber cewek yang udah setahun mengenakan behel ini. Wew! Well, behel memang mahal soalnya ia mengandung stainless steel yang dikombinasikan dengan nickel titanium. Yang jelas logam ini tahan panas, tahan dingin, tahan karat. Selain itu barang-barangnya masih

CARTOON CORNER

CUAP-CUAP

MODEL : EDE  FOTOGRAFER : SHANDO SAFELA  GRAFIS & LAYOUT : FIQRIE YUDHISTIRA

Pontianak Post ● Jumat 3 Juni 2011


28

gemar membaca

Pontianak Post

l

Jumat 3 Juni 2011

Bentuk Karakter Siswa Lewat Buku Dalam arti tradisional, perpustakaan adalah sebuah koleksi buku dan majalah. Sedangkan buku sering diartikan banyak orang sebagai jendela dunia. Misalnya, tanpa datang ke Mesir sekalipun, kita bisa tahu keadaan alam dan sosialnya. Kita bisa tahu bahwa di sana pernah ada peradaban besar yang berjaya ribuan tahun lamanya. Itu semua bisa kita dapatkan hanya dengan membaca buku tentang Mesir.

PERPUSTAKAAN sebagai kumpulan banyak buku jelas lebih dari itu. Jika buku adalah jendela dunia, maka perpustakaan jelas adalah rumahnya. Artinya dunia itu sendiri. Tempat dari segala informasi berkumpul. Perpustakaan dan bahan bacaan adalah dua kata yang saling bertautan. Karena di perpustakaanlah bahan pustaka dikumpulkan, diproses, dan disebarluaskan kepada para pembaca. Tidak hanya sebagai sumber ilmu pengetahuan. Perpustakaan kadangkadang bisa menjelma menjadi tempat hiburan atau rekreasi. Bisa juga menjadi lokasi ibadah yang merupakan kebutuhan hakiki manusia. Dengan syarat perpustakaan tersebut punya koleksi buku-buku hiburan dan keagamaan. Apalagi jika perpustakaan tersebut terorganisir secara struktural. Walaupun bukan yang utama, gedung atau ruang yang nyaman juga bisa jadi indikasi perpustakaan dikatakan baik. Bagi dunia pendidikan, perpustakaan jelas merupakan salah satu tonggak utamanya. Sekolah yang baik, biasanya punya perpustakaan Kreatif Menulis Pontianak Post memberikan kesempatan kepada pelajar mulai dari SD, SMP dan SMA/SMK untuk yang baik pula. Melimpahnya koleksi menulis dalam rubrik Siswa Kreatif Menulis. Panjang tulisan cukup 45 baris dengan melampirkan buku berbanding lurus dengan menfoto. Kirimkan ke redaksi Pontianak Post, Graha Pena Pontianak, Jalan Gajahmada 2-4 Pontianak ingkattkan efisiensi dan efektifitas proses belajar-mengajar. Secara langatau ke email redaksi@pontianakpost.com

+

+

sung atau pun tidak langsung dapat memberikan kemudahan bagi proses belajar mengajar di sekolah tempat perpustakaan tersebut berada. Hal ini, terkait dengan kemajuan bidang pendidikan dan dengan adanya perbaikan metode belajar-mengajar yang dirasakan tidak bisa dipisahkan dari masalah penyediaan fasilitas dan sarana pendidikan. Bentuk Karakter Siswa Peranan perpustakaan di dalam pendidikan amatlah penting, yaitu untuk membantu terselenggaranya pendidikan dengan baik. Artinya, tujuan perpustakaan sekolah adalah untuk memperkaya ilmu pengetahuan pelajar. Penyelenggaraan perpustakaan sekolah bukan hanya untuk menyimpan bahan-bahan pustaka, tetapi juga membantu murid-murid dan guru menyelesaikan tugas-tugas dalam proses belajar mengajar. Oleh sebab itu segala bahan pustaka yang dimiliki perpustakaan sekolah harus dapat menujang proses belajar mengajar. Intinya, buku yang tersedia benar-benar menambah ilmu buat peserta didik. Buku-buku tersebut harus mampu membuat siswa benar-benar berkarakter layaknya siswa, yang tahu tugasnya. Hendaknya pula, koleksi buku disesuaikan dengan usia siswa. Tujuannya agar karakter siswa berjalan alamiah. Kasus di Pulau Jawa misalnya, ketika seorang murid SD membaca buku jihad yang berat di perpustakaan sekolahnya, ia langsung menjadikannya inspirasi untuk membuat bom buku dari kabel playstation. Betapa kuatnya pengaruh bacaan untuk membentuk karakter anak. Bom buku tersebut tentu saja gagal, karena rangkaiannya amburadul. Tapi coba bayangkan, bila di perpusta-

kaan sekolah tersebut ada pula buku tentang cara membuat bom. Bisa saja bom itu benar-benar jadi. Lalu siapa yang salah? Siswa, buku, atau perpustakaannya? Tentu saja bukan ketiganya. Seharusnya pengelola perpustakaan bijak dalam memilih koleksi perpustakaan. Sesuaikanlah dengan usia pembaca. Buku di atas benar, jika dibaca orang yang benar, dan di tempat yang benar. Menurut penulis, buku bacaan untuk anak sekolahan (yang di luar mata pelajaran wajib) seharusnya dapat membentuk kepribadian. Novel, biografi, buku cerita, majalah, dan bacaan lain harus punya kandungan moral. Tapi kandungan yang mudah dicerna. Perpustakaan juga bisa menjadi ruang diskusi yang positif buat siswa. Di sana mereka bisa berkumpul dan membicarakan sebuah tema yang menarik. Di perpustakaan mereka bisa salaing bertukar pandangan. Artinya, selain memberikan ilmu pengetahuan, perpustakaan juga bisa menjadi ajang bersosial. Aktifitas sosial di perpustakaan jauh lebih bermanfaat ketimbang di game center atau warnet. Selain itu, perlu disoroti, saat ini pemuda-pemuda kita semakin jauh dari akar budaya bangsanya sendiri. Penyebabnya bisa saja karena makin berkurangnya lahan-lahan akibat industrialisasi. Faktor lain adalah hilangnya kearifan lokal yang tergerus arus modernisasi. Nah, perpustakaan di sini bisa jadi alternatif untuk membangkitkan memori mereka tentang siapa sesungguhnya nenek moyang mereka.

+

Teguh Wirangga, S.Pd Guru Sejarah SMP Negeri 3 Pimpinan, Kabupaten Sambas

+

cmyk


Pontianak Post l Jumat 3 Juni 2011

ATIQAH Hasiholan yang dikabarkan menjalin hubungan asmara dengan Rio Dewanto, ternyata mengandalkan sang ibunda, Ratna Sarumpaet sebagai tempat curhat. Kata Ratna, ia memang terbilang cukup dekat dengan putri semata wayangnya tersebut. “Iya kalau masalah itu (asmara). Semuanya dia ceritakan sama saya. Teman-teman dekatnya juga dekat dengan saya kok. Pokoknya nggak ada jarak antara aku dan dia,” ungkap Ratna saat ditemui di Taman Ismail Marzuki, Jakarta. Teknologi yang semakin canggih juga ternyata cara ampuh yang kerap kali digunakan keduanya untuk selalu tetap menjalin komunikasi. Walaupun tak jarang, Ratna kesulitan untuk berbicara dengan Atiqah. “Kalau lagi mau cerita ya dia (Atiqah) cerita sama aku. Dia sibuk saya juga sibuk jadi kita paling janjian dulu kalau memang mau cerita. BBM (Blackberry Messenger) dulu mau ketemu di mana dan jam berapa,” cerita Ratna. Namun sayang, wanita yang kerap lantang menyuarakan ketidakadilan di Indonesia itu enggan berkomentar hubungannya anaknya dengan Rio. Menu-

rutnya, tak semua informasi tentang anaknya dapat diketahui masyarakat luas. “Kok jadi ngomongin itu? Yang lain saja ya jangan masalah keluarga dan pribadi,” elak Ratna. Lantas bagaimana kesan Rio terhadap Ratna yang notabene calon ibu mertuanya? Pemain film Pintu Terlarang hanya menjawab dengan senyum yang mengembang. “Pokoknya dia guru yang hebat bagi saya dan semuanya yang baru terjun di dunia (entertainment) seperti ini,” tandasnya. Setali tiga uang dengan Rio, Ratna juga mengungkapkan jika selama ini siapapun orang yang dekat dengan putrinya, pasti akan jauh lebih dekat dengan dirinya. Rio diketahui sudah 1,5 tahun lebih menjalin asmara dengan Atiqah. “Siapapun yang bergaul dengan Umi pasti semuanya akan merasa dekat. Karena, memang aku tidak mengkotak-kotakan mereka,” jelas Ratna. (bcg)

Atiqah Hasiholan

Curhat Cinta Rio

&

show

Selebritas

29

Agni Sindir Penyebar Foto Orang Norak Foto-Foto Syurnya Beredar Di Internet Sadar foto-foto syurnya mengundang kontroversi, Agni berjanji akan menolak setiap tawaran majalah dewasa untuk berpose sensual. Meski begitu, dia tidak syok lekuk body seksinya dalam foto dikomentari macam-macam oleh publik. Agni Pratistha akhirnya buka mulut terkait foto-foto syurnya di dunia maya. Menurut Agni, foto tersebut ada sejak 2009 lalu dan disebar oleh orang norak tak bertanggung jawab. “Itu foto sudah lama, tapi orang-orang heboh sekarang,” ungkap Agni saat ditemui di Jakarta, Rabu (1/6). Adik Sigi Wimala itu mengaku tak mengetahui siapa penyebar foto syurnya. Tapi Agni langsung menuding foto itu sengaja disebar oleh orangorang iseng. Kekasih Herjunot Ali ini pun tak mau ambil pusing dengan foto tersebut. “Itu sih mungkin ada yang iseng aja, yang nyebar foto norak,” celetuk Agni dengan santainya. Bintang Mengejar Matahari itu mengakui bahwa foto tersebut diambil dua tahun lalu untuk sebuah majalah. Ia pun bingung mengapa baru heboh belakangan ini. ”Saya nggak syok juga kare-

na itu sampul majalah 2010 awal. Foto itu sudah ada dua tahun yang lalu,” jelasnya. Kekasih Herjunot Ali itu kembali menegaskan bahwa dirinya tidak kaget apalagi merasa terganggu dengan peredaran foto syurnya. Meski begitu, ia belajar banyak untuk tidak asal menerima job berpose seronok. Agni berjanji akan menolak jika ditawari untuk berpose di majalah dewasa lagi. “Kalo majalah-majalah dewasa sih aku nggak ambil,” tukas Puteri Indonesia 2006. Secara keseluruhan, ada tujuh foto sensual yang memang sengaja ditampilkan Agni untuk edisi majalah Elle, Prancis. Dua dari tujuh foto menampilkan Agni tanpa atasan dengan hot pants ber-

warna hitam yang sedang telungkup di atas tempat tidur. Kakinya hanya mengenakan kaos kaki berwarna hitam, sedangkan pakaian dalamnya berada di bawah tempat tidur. Sementara itu, di foto lainnya, Agni terlihat riang hanya berbalut kaos singlet putih dan celana dalam hitam di bawah selimut tebal. Ia juga terlihat super seksi dengan pakaian tipis tembus pandang yang memperlihatkan bagian dalam tubuhnya. Di forum internet, beberapa orang sempat menghujat aksi cewek kelahiran 8 Desember 1987 ini karena dianggap bergaya tidak senonoh. Tapi, tak sedikit juga yang malah memujinya menjadi super cantik dan seksi. (bcg.net)


world soccer

30 Copa Libertadores

Santos Rebut Tiket ke Final

+

ASUNCION - Satu tempat di final Copa Libertadores tahun ini menjadi milik FC Santos. Wakil Brazil itu lolos ke partai puncak setelah pada leg kedua semifinal di Asuncion, Paraguay berhasil menahan seri Cerro Porteno 3-3. Santos pun lolos dengan agregat 4-3 lantaran pada leg pertama di Brazil mereka menang 1-0. Di final, Santos yang sudah dua kali menjadi juara saat masih diperkuat Pele, yakni pada 1962 dan 1963 akan menghadapi pemenang antara Velez Sarsfield (Argentina) dan Penarol. Leg kedua semifinal yang mempertemukan kedua tim baru berlangsung hari ini. Di mana, Penarol pada leg pertama menang 1-0. Partai final sendiri akan dimainkan dengan sistem home and away pada 15 dan 23 Juni mendatang. “Mereka (Santos) tampil lebih baik. Mereka bermain dengan penuh spirit. Satu lagi, mereka punya Neymar yang bisa membuat perbedaan,” papar Juan Manuel Lucero, bomber Cerro Porteno kepada Fox Sports. Santos membuka keunggulan saat pertandingan baru berjalan tiga menit melalui Ze Eduardo. Gol cepat itu membuat Santos semakin percaya diri. Mereka berhasil menggandakan keunggulan pada menit ke-28 melalui gol bunuh diri kiper Diego Daniel Barreto. Diego membuat blunder setelah gagal mengantisipasi bola hasil sepakan bintang masa depan Brazil, Neymar. Cerro Porteno sempat memperkecil kedudukan menjadi 1-2 lewat sundulan Pedro Benitez (31?). Namun, di penghujung babak pertama, Neymar berhasil menjebol gawang Barreto lewat tendangan kerasnya dari jarak 15 meter. Tuan rumah kembali memperkecil ketinggalan di menit ke-61 lewat Juan Manuel Lucero. Harapan untuk lolos sempat tumbuh setelah Jonathan Fabbro pada menit ke-81 membuat skor imbang 3-3. Setelah gol ini, permainan sempat berhenti beberapa menit karena pelatih Santos, Muricy Ramalho terkena lemparan dari suporter tuan rumah yang mengenai kepalanya. Akibatnya, dia mengalami cedera yang cukup parah. (ren/bas)

AFP PHOTO/Pablo Burgos

halau: Pemain Santos, Durval (kiri) menghalau bola dari kejaran Roberto Nanni,pemain Cerro Porteno pada semifinal Copa Libertadores di Asuncion Paraguay (1/5).Santos ke Final.

+

Pontianak Post

l

Jumat 3 Juni 2011

4 Nigeria v Argentina 1

Elang Super Terlalu Super ABUJA - Reputasi Argentina tercoreng. Juara dunia dua kali itu menderita kekalahan memalukan atas Nigeria dalam uji coba di Stadion Nasional Abuja kemarun dini hari (2/6). Tidak tanggung-tanggung, Tim Tango - sebutan Argentina - digelontor 1-4. Argentina memang tidak menurunkan kekuatan utamanya seperti Lionel Messi, Angel di Maria, Carlos Tevez, Sergio Aguero, Gonzalo Higuian, maupun Javier Mascherano. Pelatih Argentina Sergio Batista menerjunkanbeberapapemain muda dan minim caps. Tapi, terlepas dari itu, kalah telak tidak selayaknya dialami Argentina yang menargetkan juara di pentas Copa America yang dilangsungkan di negerinya sendiri Juli nanti. Di sisi lain, kemenangan Nigeria merupakan sukses terbesar tim berjuluk Elang Super itu atas Argentina dalam sejarah pertemuan kedua tim. Prestasi terbaik Elang Super sebelumnya adalah menahan imbang Argentina di Piala King Fahd (kini Piala Konfederasi) 1995. “Sepanjang laga, Nigeria mendominasi dan kami tidak pernah mampu membuat peluang bagus,” ujar Pablo Zabaleta, bek kanan Argentina, kepada all Africa. Ike Uche menjadi bintang kemenangan Nigeria kemarin. Striker Real Zaragoza itu memborong dua gol, masing-masing pada menit kesepuluh dan ke40. Sedangkan dua gol Elang Super - sebutan Nigeria - lainnya lahir dari eksekusi penalti striker West Ham United Victor Obinna (27?) dan striker Fenerbahce Emmanuel Emenike (53?). Gol hiburan Argentina baru tercipta di pengujung laga melalui penalti Mauro Boselli. Penalti diberikan setelah Efe Ambrose handball di kotak

+

AFP PHOTO/ PIUS UTOMI EKPEI

Lewati : Pemain depan Argentina Mauro Boselli (kiri) mencoba melewati pemain Nigeria Joel Obi (belakang kanan) pada pertandingan persahabatan internasional di Abuja National Stadium (1/5).Nigeria mengalahkan Argentina 4-1.

terlarang. “Kami memang bermain sangat bagus. Kami memulai laga dengan baik dan berada dalam kepercayaan diri tinggi setelah mendapatkan gol cepat,” ungkap Uche kepada televisi SuperSport.

“Kami seharusnya bisa mencetak lebih banyak gol,” tambah pemain yang telah mencetak sepuluh gol dari 25 laga bersama Nigeria itu. Kemenangan kemarin pun bisa menjadi modal berharga

Nigeria saat menghadapi Ethiopia dalam lanjutan kualifikasi Piala Afrika 2012. Nigeria saat ini menempati peringkat kedua di grup B dengan 6 poin dari tiga laga. Sedangkan Ethiopia satu tingkat di bawah Nigeria

dengan 3 poin. Puncak klasemen diduduki Guinea dengan 7 poin. “Kini, kami semakin yakin mampu meraih kemenangan di Ethiopia,” tandas skipper Nigeria Joseph Yobo. (dns)

+

cmyk


cmyk

Pontianak Post

Jumat 3 Juni 2011

METRO SPORT

31

Pra PON Catur Dimulai

FUTSAL

BFC Tumbang

+

PONTIANAK—Tim unggulan Bhayangkara Futsal Club yang digadang-gadang sebagai klub terkuat di kancah Tournament Futsal AJS-KONI Seri IV diluar dugaan tumbang dari sang lawan Lion of Desert. Bermain 40 menit, Fery Pangkey dkk harus mengakui keunggulan Lion of Desert dengan kekalahan 3-4. Itu terlihat dalam babak penyisihan grup K, di GOR Pangsuma Pontianak, Kamis (2/6) kemarin. Dengan hasil tersebut posisi BFC yang pada seri ketiga lalu tampil sebagai finalis cukup rawan. Apalagi pada laga berikutnya tim ini akan menghadapi tim tangguh Prodi IP yang pada pertandingan hari yang sama menggunduli Bima United dengan skor telak 8-1. Sementara di laga lainnya grup H, tim unggulan Tombak menang telak atas LPDN 9-1. Begitupula dengan Comel yang berada di grup G menang tipis atas PJKR Untan 2-1. AJC yang berada di grup F unggul atas Taman Tapah 3-0. Panitia Pelaksana Kegiatan Frendi Rahman mengungkapkan, selama tiga hari sejak tanggal 3 Juni hingga 5 Juni 2011 kompetisi futsal AJSKONI Cup Seri IV istirahat sejenak. Selanjutnya turnamen kembali akan digulirkan pada 6 Juni mendatang. Untuk tim-tim yang akan berlaga pada tanggal 6 Juni mendatang, dimulai pukul 11.00 WIB, diantaranya, Auto Inovasi menghadapi Farrel FC, Lion of Desert ditantang Pantera, Bank Kalbar bentrok Panthom, BFC menjamu Prodi IP, Asuransi Skrida berjibaku melawan Bilal. Di kategori pelajar, SMAN 8 Pontianak melawan SMA YPK, SMAN 7 Pontianak menghadapi SMAN 4 Pontianak, SMA Bina Utama versus SMA Bhayangkari. Kategori umum, Stadela ditantang Siantan FC, dr PM menghadapi Starlight dan STKIP All Star dihadang Tebas FC. “Tanggal 6 Juni mendatang banyak laga-laga seru yang akan berlangsung. Antara lain Lion of Desert menghadapi Pantera, BFC melawan Prodi IP, SMK Bina Utama versus SMA Bhayangkari dan di nomor putri STKIP All Star menghadapi Tebas FC,” ungkap Rendi. (bdi)

Hasil Laga Kemarin AJC vs Taman Tapah PJKR Untan vs Comel BFC vs Lion of Desert LPDN vs Tombak Bima United vs Prodi IP

+

3-0 1-2 3-4 1-9 1-8

24 Pecatur Bersaing

ISTIMEWA

CATUR: 24 pecatur dari empat daerah se-Kalimantan bertarung di babak kualifikasi Pra PON guna memperebutkan dua tiket menuju PON XVIII Riau 2012. Di ajang ini Kalbar bertindak sebagai tuan rumah.

Hersan Nilai Machmud Bijaksana PONTIANAK-Melunaknya sikap kubu KONI Kalbar terhadap pembangunan kawasan bisnis dan sport centre di kawasan GOR Pangsuma Pontianak tak hanya dinilai miring oleh sebagian kalangan, beberapa insan olahraga justru memuji kebijakan Ketua Umum KONI Kalbar Sy Machmud Alkadrie. Ketua Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Kalbar yang juga mantan Ketua DPRD Kota Pontianak, Gusti Hersan Aslirosa memandang sikap yang diambil Sy Machmud cukup bijaksana. Hersan menilai dari efek yang ditimbulkan dari pertikaian antara tiga kubu yakni KONI Kalbar, Pemprov dan pihak ketiga. “Biarkanlah orang berkata apa. Tapi yang merasakan adalah Pak Machmud. Bagaimana beliau diposisi yang berat sebagai ketua KONI. Seharusnya kebijakan beliau harus diacungi jempol,” kata Hersan. Menurut Ketua Umum Auto Sport Racing Team ini, dengan dilepaskannya aset seluas 6.4 hektar oleh KONI Kalbar, tentu beban KONI tidak terlalu berat. Apalagi saat ini KONI dihadapkan pada beberapa agenda besar yang tentunya memerlukan energi yang tak sedikit yakni Pra PON dan PON. “Belum lagi, potensi yang ditimbulkan akibat pertikaian yakni perpecahan antar masyarakat di Kalimantan Barat. Makanya saya rasa ini jalan bijak yang ditempuh Pak Machmud,” ungkapnya. Pengambilan keputusan yang dilakukan oleh Sy Machmud Alkadrie, ungkap Hersan, juga tentunya tak sepihak. Machmud sempat berkoordinasi dengan beberapa pengurus KONI Kalbar, bahkan dirinya sebagai sahabat juga dimintai masukan. “Saya hanya bilang itu terserahPakMachmud.Polemikberkepanjangan hanya akan membuat masyarakat Kalbar menjadi terpecah-pecah. Apalagi dalam konflik seperti ini banyak pihak yang terlibat.

Tak hanya tokoh masyarakat, tokoh olahraga, bahkan para petinggi di pemerintahan. Mungkin atas pertimbangan itulah Machmud mengambil keputusan tersebut. Dan keputusan ini harus kita hargai,” pinta dia. Hersan juga mengucapkan syukur karena polemik aset olahraga antara KONI, Pemprov dan pihak ketiga sudah berakhir. Selanjutnya pembahasan masalah tersebut diserahkan ke DPRD Kalbar. Jika masing-masing pihak, kata Hersan, mempertahankan kebenarannya, ditakutkan hal ini akan menjadi preseden buruk bagi investasi Kalbar, karena para investor yang berniat menanamkan modalnya di Kalbar menjadi takut. “Saya tidak akan memandang sudut mana yang penting, antara lokasi yang diperuntukan untuk kawasan olahraga ataupun kawasan pengembangan bisnis. Karena saya melihat dua-duanya positif dan penting. Tetapi terserah pemerintah maupun masyarakat yang menilanya,” kata dia. Hersan hanya berharap polemik aset-aset seperti ini tidak pernah ada lagi. Dan pemerintah sebagai pengambil kebijakan juga harus bijaksana dalam mendukung konsep tata ruang di Kalimantan Barat. Dirinya juga mengatakan, agar permasalahan ini kedepannya tidak menjadi masalah hukum, pihak Pemprov, DPRD, KONI Kalbar serta pihak ketiga agar duduk satu meja yang difasilitasi oleh Gubernur Kalbar dalam mengkaji secara sosial maupun hukum sehingga bisa ditentukan langkah-langkah apa yang harus dilakukan agar semua merujuk pada dasar-dasar hukum yang kuat untuk kerjasamna maupun pembangunan kelak. Sementara anggota DPRD Kalbar Nofal Nofiendra juga menilai langkah yang ditempuh Ketua Umum KONI Kalbar Sy Machmud

Alkadrie cukup bijaksana. “Pak Machmud dalam hal ini tidak mau mengorbankan banyak pihak. Meskipun beliau istiqomah dalam perjuangan ini, tapi banyak hal yang dianggapnya lebih penting. Seharusnya sikap beliau patut kita dukung,” kata Nofal. Anggota DPRD termuda dari Partai Bintang Reformasi tersebut juga menghimbau kepada Pemerintah Propinsi Kalbar dan tentunya pihak ketiga untuk lebih bijaksana dalam mencarikan solusi permasalahan tersebut. Tak hanya menjadikan lahan seluar 6.4 hektar sebagai pusat bisnis semata, tapi juga harus ada kompensasi yang jelas yang wajib diberikan bagi KONI Kalbar dalam upaya untuk mendukung kemajuan olahraga. “Kita bisa berkaca seperti di Senayan Jakarta. Pembagunan mal disana memberikan berapa persen keuntungan bagi KONI,” katanya. Dia juga mempertanyakan mengenai keberadaan sket pembangunan sport center yang rencananya akan dibangun di lokasi Sungai Ambawang. Menurutnya, sejauh ini sket tersebut belum dibahas di DPRD Propinsi. “Idealnya, jika lahan olahraga tersebut diambil, harus ada penggantinya. Pembangunanya pun bisa dilakukan berbarengan. Jangan sampai masyarakat olahraga menunggu pembangunan tersebut,” saran Nofal. Sementara Ketua Umum KONI Kalbar Sy Machmud Alkadrie, membantah bahwa dirinya menerima uang hasil persetujuannya terhadap pembangunan Carefour tersebut. Bahkan dirinya ikhlas asalkan pembangunan tersebut memberikan efek positif bagi kemajuan dan perkembangan olahraga Kalbar kedepan. “Ini isu yang menyesatkan dan bermaksud menghancurkan reputasi saya. Demi Allah hingga saat ini saya tidak ada menerima uang sepeserpun,” katanya. (bdi)

PONTIANAK-Cabang olahraga catur telah memulai laga Pra PON. Kamis (2/6) kemarin pelaksanaan ajang kualifikasi menuju PON XVIII Riau tahun 2012 tersebut telah dilaksanakan di Hall Hotel Kapuas Dharma. Percasi Kalimantan Barat bertindak sebagai tuan rumah. Kepada Pontianak Post, Ketua Percasi Kalbar Drs H Mukhlis Msi didampingi Sekretaris Percasi Kalbar Syawal Sip menjelaskan, Pra PON Catur dimulai melalui zona Kalimantan. Sebanyak empat propinsi di Kalimantan bertarung untuk memperebutkan dua tiket ke PON. “Setiap daerah mengirimkan enam atlet, dengan dua nomor pertandingan yakni standar perorangan dan beregu,” ungkap Mukhlis ditemui di lokasi pelaksanaan Pra PON. Menururutnya, di nomor standar perorangan yang berisi dua orang pemain menggunakan sistem setengah kompetisi dan akan diambil dua daerah terbaik untuk lolos PON XVIII Riau. Sementara untuk nomor beregu diikuti empat pecatur, menggunakan sistem kompetisi penuh dan akan diambil satu daerah terbaik. Sementara satu daerah lainnya sebagai runner up harus mengikuti babak play off. “Kita berharap pecaturpecatur kita bisa lolos ke PON di Riau nanti. Target kita adalah memang lolos PON. Mudah-mudahan target tersebut bisa tercapai,” katanya. Dikatakan Mukhlis, tim terkuat di Pra PON kali ini adalah Kalimantan Timur. Tim tersebut memiliki materi pemain yang memiliki debut nasional bahkan internasional. “Jika satu tiket milik Kaltim, satu tiket lainnya harus kita rebut,” harapnya. Dengan materi pemain Kalbar yang ada, diantaranya, Sulaiman, Evan Effendy, Hendra Supriadi, Safari, Zaini HA dan Sy Burhanudin, ungkap Mukhlis, diharapkan mampu memberikan perlawanan terbaik untuk membawa Kalimantan Barat menuju pentas PON. Apalagi para pecatur Kalbar juga memiliki kualitas yang baik. “Kita masih ada harapan, terutama di nomor perorangan. Ya mudah-mudahan saja mereka bisa bermain bagus dan membuat debut mengesankan hingga bisa lolos ke PON tahun 2012 mendatang di Riau,” ungkapnya. Pembukaan Pra PON sendiri digulirkan tadi malam dan dihadiri Sekretaris KONI Kalbar Drs Firdaus Zarin MSI dan Asisten I Pemprov Kalbar Drs Ngatman. Dalam sambutannya Firdaus berharap Percasi Kalbar tak hanya sukses sebagai tuan rumah tapi juga sukses prestasi. Selain prestasi, kegiatan ini juga, menurut dia, juga menjadi ajang silaturhami bagi penggemar dan pehobi catur se-Kalimantan. (bdi)

+

+

cmyk


cmyk

TOTAL SPORT

32 Tenis

Angin Bawa ke Final

+

PARIS - Petenis Tiongkok Li Na berhasil mencatatkan sejarah baru di ajang Prancis Terbuka 2011. Penghuni peringkat ketujuh dunia itu sukses melenggang ke partai final setelah menumbangkan Maria Sharapova (Rusia) dua set langsung, 6-4 dan 7-5 di Roland Garros, Paris, tadi malam (2/6). Kemenangan Li Na tak lepas dari faktor angin yang memaksa Sharapova melakukan sejumlah kesalahan. Unggulan ketujuh itu tercatat melakukan sepuluh kali double-fault di. Li Na juga mengakui kemenangannya kali ini tak lepas dari faktor itu. “Dia punya servis yang sangat baik. Tapi saya tertolong dengan double-fault, sehingga saya bisa memenangkan pertandingan tersebut,” kata Li Na seperti dikutip AP. Sebenarnya, petenis 29 tahun itu belum percaya jika dirinya sukses memastikan satu tempat final di Prancis Terbuka. Tapi hasil pertandingan tadi malam sekaligus menambah rekor kemenangan Li Na atas Sharapova. Sebelumnya, kedua petenis bertemu tujuh kali dengan lima kali laga dimenangkan Sharapova. Sementara Li Na memenangkan dua pertemuan terakhir. Kini, Li Na menambah satu kali catatan kemenangannya. Namun, di lapangan tanah liat, semifinal tadi malam menjadi pertemuan kedua bagi Li Na. Sebelumnya, keduanya juga bertarung Perancis Terbuka 2009 pada 16 besar. Saat itu, Sharapova, yang masih berperingkat 102 dunia, mengalahkan Li Na yang berperingkat 25 dunia Li dalam tiga set. “Saya harap bisa bermain lebih baik Sabtu,” ujar Li Na. (uan)

Li Na

Pontianak Post Jumat 3 Juni 2011

Musim 2011 Ujian Ketabahan dan Konsistensi Jorge Lorenzo

Lorenzo Butuh Bantuan Rossi Juara bertahan MotoGP, Jorge Lorenzo, kini memimpin klasemen. Tapi untuk tetap jadi champion, dia harus pakai strategi yang mengutamakan konsistensi. Hanya attack kalau peluang menang benar-benar di depan mata. Honda boleh memiliki motor tercepat di awal musim MotoGP 2011, dan menjadi unggulan utama juara di Grand Prix Catalunya, di Barcelona, akhir pekan ini. Namun, sorakan penonton mungkin akan condong ke kubu Yamaha. Khususnya ke pembalap tuan rumah, sang juara bertahan Jorge Lorenzo. Bintang Spanyol Honda, Dani Pedrosa, akhir pekan ini harus absen karena cedera bahu kanan, gara-gara ditabrak Marco Simoncelli di Prancis dua pekan lalu. Menghadapi lomba di rumah sendiri ini, Lorenzo pun punya semangat membara. “Saya begitu senang ada di sini, sirkuit terdekat dari rumah saya,” ucapnya. Tahun lalu, Lorenzo pesta besar di Barcelona. Meraih pole dan kemenangan. Meski demikian, Lorenzo sadar betul, juara lomba tahun ini merupakan tantangan superberat. Sekali lagi, motor-motor Honda RC212V akan jadi penghalang. “Target kami di GP ini adalah naik podium. Kami sudah harus fokus sejak latihan Jumat. Saya yakin tim ini siap bertarung, seperti biasa,” ujarnya. Dan mungkin, target naik podium merupakan target yang harus dicapai Lorenzo hingga akhir 2011. Bila tahun lalu dia merebut gelar dengan begitu banyak kemenangan dominan, tahun ini dia harus memakai strategi beda untuk merebut gelar kedua. Tahun ini, dia harus mengandalkan konsistensi.

Valentino Rossi

motoGP

+

Jorge Lorenzo

Tidak apa tidak juara lomba, asal terus meraih podium. Hanya tampil agresif kalau peluang menang benarbenar di depan mata. Dengan kata lain, dia harus meniru Nicky Hayden ketika jadi world champion 2006. Waktu itu, naik Repsol Honda, pembalap Amerika Serikat itu hanya menang dua kali. Tapi dia terus menerus naik podium. Sejauh ini, strategi konsisten sudah menunjukkan bukti. Walau hanya menang sekali dari empat lomba pertama, Lorenzo berada di pucuk klasemen pembalap. Sekarang tinggal

bagaimana meneruskannya? Selain itu, Lorenzo mungkin juga butuh bantuan dari Valentino Rossi, mantan rekan setim yang kini membela Ducati. Mengapa” Kalau Ducati bisa ikut cepat, mungkin Rossi bisa ikut membantu “memecah” barisan Honda yang cepat. Tentu saja, dengan catatan Rossi tidak ikut “memakan jatah poin” Lorenzo. Selain Rossi, Lorenzo tidak bisa berharap banyak dari rekan-rekan pengendara Yamaha. Rekannya di tim utama, Ben Spies, masih kerepotan meraih hasil baik. Duo satelit Tech 3

Yamaha lebih tenggelam lagi ke belakang.Ducati sendiri punya kans besar untuk terus berkembang musim ini. Rossi dan jagoan teknisnya, Jeremy Burgess, akan terus mengutak-atik motor Desmosedici agar bisa melonjak ke depan. “Kami penuh motivasi dan kami bekarja sangat keras mengembangkan motor. Setahap demi setahap, kita bisa melihat progres yang kami dapat. Kami tahu masih banyak yang harus kami kerjakan, tapi kami terus bekerja untuk terus mendekat ke depan,” tandas Rossi. (azrul ananda)

Goodbye Shaq, Welcome Rubio O’Neal Nyatakan Pensiun setelah 19 Tahun di NBA BOSTON - Salah satu bintang terbesar dalam sejarah NBA, Shaquille O’Neal, menyatakan bakal pensiun dari liga basket paling bergengsi tersebut. Dia melakukannya via Twitter, plus link untuk melihatnya bicara lewat video sepanjang 16 detik. “Kita telah melakukannya selama 19 tahun, baby! Terima kasih banyak. Saya ingin men-

gucapkannya kepada kalian langsung. Saya akan pensiun. Love you. Tidak lama lagi kita bicara lagi,” begitu kata O’Neal, yang memiliki hampir empat juta follower di account Twitter-nya, di video tersebut. Sebenarnya, O’Neal masih punya sisa kontrak setahun bersama Boston Celtics. Namun, kondisi fisik pemain 39 tahun itu tampaknya sudah tidak memungkinkan untuk tampil di level tertinggi. Mungkin, O’Neal memilih pensiun agar tidak mengecewakan tim dan penggemar. Di musim 2010-2011 lalu,

O’Neal memang tak mampu berbuat banyak untuk menolong Celtics. Dia sering absen karena berbagai cedera. Pada akhirnya, tim tersebut tersingkir di ronde kedua playoff, di tangan Miami Heat. Meski O’Neal tak lagi garang, seluruh penggemar NBA tentu akan merindukannya. Sebab, dia juga punya kepribadian seru. Selain 15 kali terpilih tampil di laga All-Star dan mengoleksi empat cincin juara, O’Neal juga pernah

Shaquille O’Neal +

tampil di tujuh film layar lebar Hollywood. Dua di antaranya sebagai bintang utama.”Dia seorang raksasa. Secara fisik dia mengagumkan, senyumnya juga memikat. Di lapangan, dia memberikan segalanya, dan dia melakukannya begitu lama. Dia punya karir luar biasa, kami akan sangat merindukannya. Semoga kami bisa menemukan cara agar dia tetap

terlibat di dunia ini,” kata David Stern, commissioner NBA, seperti dilansir Associated Press. Sementara seorang bintang besar pergi, seorang calon superstar akhirnya memutuskan untuk benar-benar bergabung di NBA. Ricky Rubio, bocah ajaib Spanyol, disebut telah menemukan kesepakatan untuk bergabung dengan Minnesota Timberwolves mulai musim 2011-2012 nanti. Sebenarnya, point guard kreatif itu sudah dipilih oleh T’Wolves di urutan lima saat NBA Draft 2009. Namun, waktu itu Rubio merasa belum sreg, memutuskan untuk berkarir profesional dulu di Spanyol, bersama klub Regal Barcelona.Pemain berusia 20 tahun itu merupakan salah satu bakat yang paling dinantikan di NBA. Dia sudah bermain profesional sejak usia 14 tahun, dan dikenal lewat umpanumpan ajaibnya. Di NBA nanti, Rubio disebut akan mendapatkan gaji minimal USD 3,5 juta.(aza) +

cmyk


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.