Pontianak Post

Page 1

Hotline Service Berlangganan & Pengaduan

Phone : 082148129355

SMS : 085347259955

Pontianak Post Eceran Pontianak Rp.3.000

P er t a m a da n Ter ut a m a di Kal im an t an Barat

Rabu 11 Juli 2012 M / 21 Syaban 1433 H

Khatulistiwa Line Ungguli 136 Tim Ajang Mobil Hemat Energi di Malaysia PONTIANAK - Mobil hemat energi yang dirancang para mahasiswa

Politeknik Negeri Pontianak menjadi juara keempat mengalahkan 136 tim dalam kompetisi mobil hemat energi di Sirkuit Sepang, Malaysia. Butuh perjuangan panjang untuk merancang mobil ini. Ini adalah lomba mobil dengan konsep hemat energi di tingkat Asia. Lebih dari 136 tim dari 18 negara

Kompetisi yang berjuluk Shell Eco-marathon Asia 2012 ini diadakan selama 4 hari pada 4-7 Juli di Kuala Lumpur, Malaysia. Tepatnya di Sirkuit Sepang. Ajang ini bertujuan untuk menginspirasi para mahasiswa di berbagai belahan dunia untuk merancang mobil yang lebih ramah lingkungan.

ikut serta. Beberapa di antaranya adalah tim-tim unggulan, seperti tim dari Jepang, Singapura, atau Korea Selatan. Di antara tim-tim unggulan itu, Tim Polnep mampu menempati urutan keempat. “Itu menjadi kebanggaan kita bersama,” ujar Mahyus, Direktur Politeknik Negeri Pontianak.

Setiap tim diminta merancang sebuah mobil dengan konsep hemat energi. Jadi, ini bukan kompetisi ini yang menampilkan mobil tercepat. “Yakni dengan penggunaan bahan bakar seminimal mungkin tetapi mampu menempuh jarak u

Ke Halaman 7 Kolom 1

Biaya Haji Naik

Ditetapkan Rp33,27 Juta Tahun Lalu Rp30,73 Juta

JAKARTA – Setelah enam bulan dibahas di DPR, Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji 1433 H/2012 M akhirnya ditetapkan kemarin. u

Ke Halaman 7 Kolom 1

Biaya Haji 2012 Embarkasi Aceh Medan Batam Padang Palembang Jakarta Solo Surabaya Balikpapan Banjarmasin Makassar Lombok

BPIH (USD) 3.328 3.388 3.468 3.404 3.456 3.638 3.617 3.738 3.819 3.808 3.882 3.857

BPIH (Rp) 30.617.600 31.169.600 31.905.600 31.316.800 31.795.200 33.469.600 33.276.400 34.389.600 35.134.800 35.033.600 35.714.400 35.484.400

ISTIMEWA

LOMBA: Mobil hemat energi ‘Khatulistiwa Line’ karya Politeknik Negeri Pontianak yang ikut lomba di Sirkuit Sepang, Malaysia berhasil menempati posisi keempat, mengalahkan 136 tim dari 18 negara peserta.

Hambalang tak Layak Huni

selebritas

KPK Tegaskan Belum Ada Kasus Tersangka Hambalang JAKARTA - Berlarutnya penyelidikan kasus Sport Centre Hambalang membuat spekulasi siapa yang harus bertanggung jawab di proyek itu terus

bermunculan. Terakhir, disebut-sebut ada dua orang dari Kemenpora ditetapkan menjadi tersangka oleh KPK. Tidak ingin spekulasi itu terus berkembang, pimpinan KPK ramai-ramai membantahnya. Pertama, Wakil Ketua KPK Busyro Muqaddas yang melakukan bantahan di ruang konferensi pers KPK sekitar pukul 12.15. Dia mengaku tak tahu pasti siapa yang menghembuskan

isu dua orang dari Kemenpora telah dijadikan tersangka. “Belum ada tersangka, tunggu ekspos yang dihadiri Satgas dan pimpinan dulu,” ujarnya. Informasi yang beredar dikalangan wartawan KPK Senin (9/7), institusi pimpinan Abraham Samad itu sudah menetapkan tersangka Hambalang sejak dua pekan lalu. u

Ke Halaman 7 Kolom 5

Peruntukan BPIH: u Pemondokan di Makkah: SAR 3.150 per jamaah, setara Rp 7,899 juta (harga sewa pokok SAR 4.300, disubsidi dari bunga simpanan setoran awal haji sebesar SAR 1.150). u Pemondokan di Madinah: SAR 600 per jamaah, setara Rp 1,5 juta (harga sewa pokok SAR 650, disubsidi dari bunga simpanan setoran awal haji sebesar SAR 50). u Penerbangan Indonesia–Arab Saudi: USD 2.204 per jamaah atau setara Rp 20.276.800. Keterangan: u Kesepakatan asumsi 1 USD = Rp 9.200 (sesuai dengan APBNP 2012). u Rata-rata BPIH 1433 H/2012 M disepakati USD 3.617 per jamaah. u Rata-rata BPIH 1432 H/2012 M di dalam keppres USD 3.533 per jamaah. Sumber: Panja BPIH

Sabun Colek jadi Komponen Upah Minimum Tiara Zulfa

Pisah Demi Musik BERWAJAH cantik, muda dan energik. Sekilas Tiara Zulfa lebih pantas jadi bintang sinetron atau model. Tapi kecintaan penyanyi pendatang baru berbakat ini di bidang dunia tarik suara terlalu besar. Dia rela menolak dan jauh dari pilihan orangtuanya. “Menjadi penyanyi sudah menjadi cita-citaku dari kecil. Untuk menjadi penyanyi, risiko apapun akan aku lewati. Aku sampai tinggalkan orangtuaku di Bogor lho,” terang Tiara saat ditemui, baru-baru ini. Kemampuan olah vokal Tiara bikin kagum banyak orang. Tak heran, banyak band menawarinya posisi vokalis. Tapi itu semua dia tolak karena fokus jadi solois. 7 Juni lalu, Tiara merilis single perdana Asik-Asik Aja melalui pemutaran serentak di sejumlah radio di Indonesia. Asik-Asik Aja adalah sebuah lagu bergenre pop ceria yang dibalut musik berirama modern. u

MOHAMAD QORI/RM

MELOTOT: Mantan Anggota Banggar DPR Wa Ode Nurhayati menjalani sidang lanjutan di Pengadilan Tipikor.

Wa Ode Minta Fee Rp6 Miliar JAKARTA - Sidang kasus suap Dana Penyesuaian Infrastruktur Daerah (DPID) dengan tersangka Wa Ode Nurhayati kemarin (10/7) mulai menghadirkan saksi-saksi. Haris Andi Surahman, pelapor sekaligus orang yang menjadi perantara antara Fahd A Rafiq (pen-

gusaha penyuap) dan Wa Ode menjadi saksi pertama yang memberatkan. Dia menerangkan, politisi PAN itu meminta agar pengusaha menyerahkan Rp 6 miliar di awal sebagai komitmen fee agar proyek DPID diloloskan Badan Anggaran (Bangar).

“Saya ketermu Fahd sekitar Oktober 2010. Dia minta dikenalkan dengan anggot DPR yang duduk di Banggar,” kata Haris dalam persidangan yang dipimpin majelis hakim u

JAKARTA - Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi Muhaimin Iskandar akhirnya menandatangani Permenakertrans terbaru mengenai Komponen dan Pelaksanaan Tahapan Pencapaian Kebutuhan Hidup Layak. Aturan ini merupakan revisi dari Permenakertrans No. Per- 17/MEN/VIII/2005. Jenis-jenin kebutuhan ini dala aturan teranyar ini nantinya untuk menetapkan upah minimum 2013. “Hari ini saya telah tandatangani penyempurnaan dan akan disampaikan ke Kementerian Hukum dan HAM untuk diberitakan dalam berita negara,” ungkap Muhaimin saat Rapat Kerja bersama Komisi IX DPR di Gedung DPR, Jakarta, Selasa (10/7). Dijelaskan, dalam aturan terbaru ini terdapat penambahan jenis kebutuhan, yakni semula 46 jenis komponen KHL berubah menjadi 60 jenis komponen KHL. Selain itu terdapat 8 jenis penyesuaian/ penambahan jenis kualitas dan kuantitas KHL serta 1 perubahan jenis kebutuhan. Ketua DPP PKB ini menuturkan, sebelum meneken aturan

Ke Halaman 7 Kolom 5

u

Ke Halaman 7 Kolom 5

Ke Halaman 7 Kolom 5

Subuh Dzuhur Ashar Maghrib Isya 04:21 11:47 15:14 17:51 19.06 Sumber : Kanwil Kemenag Kalbar

Ketika Peraih Nobel Kedokteran dari AS Kunjungi Indonesia

Syok Lihat Video Balita Piawai Merokok Ilmuwan Amerika peraih Nobel Prize 1989 berkat penelitiannya tentang kanker, Dr Harold Varmus, terkejut mengetahui banyaknya perokok di Indonesia. Dalam kunjungannya di Jakarta kemarin, dia pun mengingatkan orang Indonesia tentang bahaya kanker. SEKARING RATRI A., Jakarta HAROLD Varmus tercengang menyaksikan video seorang balita Indonesia yang sudah piawai merokok. Dia tidak habis pikir, bagaimana anak sekecil itu mampu mengisap rokok dengan lihai. Yang membuat Varmus tambah shocked, ayah bocah ingusan tersebut tampak tenang-tenang SEKARING RATRI/ JAWA POS saja mengetahui perilaku menyimpang anaknya. NOBEL: Peraih Penghargaan Nobel untuk Penelitian Kanker Dr. Harold Varmus di gedung Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia Bahkan, dia terkesan membiarkannya.

Online: http://www.pontianakpost.com/

“Saya tidak pernah melihat anak sekecil itu merokok di Amerika. Saya betul-betul terkejut melihatnya di sini,” ujar Varmus saat ditemui seusai memberikan kuliah umum di gedung Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (FKUI) kemarin (9/7). Peraih Nobel berusia 72 tahun tersebut merasa prihatin dengan kondisi balita perokok itu. Dia menilai sang ayah melepas tanggung jawab atas perilaku anaknya. Dia juga heran dengan kebiasaan orang tua di kampung-kampung yang menyuruh buah hatinya yang masih kecil untuk membeli rokok di kios-kios. Yang memprihatinkan lagi, kios-kios itu melayaninya dengan senang hati. “Kalau di Amerika, (anak-anak membeli rokok) tidak akan dilayani, kecuali Anda sudah berusia 18 tahun,” katanya sembari menggeleng-gelengkan kepala. Namun, kata dia, bukan berarti remaja Amerika bebas rokok.

*Mempawah, Sambas, Singkawang, Bengkayang Rp 3.000 *Landak, Sanggau, Sintang Rp 4.000 *Ketapang & KKU Rp 4.000 *Kapuas Hulu Rp 4.000 C

m

y

k

u

Ke Halaman 7 Kolom 1

Jawa Pos Group Media


OPINI

2

Pontianak Post

l

Rabu 11 Juli 2012

Degradasi Minat Kebudayaan Dalam Negeri Warisan budaya merupakan sebuah identitas yang mau tidak mau harus terus dilestarikan, jika tidak ingin Indonesia dikenal sebagai bangsa yang tak berbudaya dan berperadaban. Warisan budaya yang sudah ada dan eksis, baik dalam ranah lokal maupun internasional saja sudah tidak lagi banyak yang mengenal. Apalagi kebudayaankebudayaan lainnya yang jarang terekspos ke publik. Ditambah lagi derasnya kemiskinan budaya membaca dan kedisiplinan dalam berbagai aspek kehidupan bermasyarakat. Seperti diketahui, budaya membaca masyarakat Indonesia masih dibawah rata-rata. Sebenarnya aspek membaca, menjadi salah satu solusi efektif yang dapat mengikis sedikit demi sedikit persoalan ini. Mohon maaf, rendahnya minat baca dan tulis jelas juga menjadi indikator sederhana dalam mengukur pengetahuan kebudayaan masyarakat Indonesia. Dan lagilagi ini menjadi persoalan yang

tidak mudah untuk dipecahkan. Namun begitu tetap kita apresiasi adanya semangat keoptimisan dari pihak-pihak yang terus berupaya untuk memperbaiki kondisi ini. Sangat miris jika kebudayaan ini ditanyakan kepada generasigenerasi baru yang sejatinya menjadi pewaris budaya tersebut. Jangankan untuk mengenal, minat untuk mengetahui dan mempelajarinya saja sudah kurang, bahkan terkesan tidak ada. Asumsi bagi mereka kebudayaan-kebudayaan yang ada adalah sesuatu yang tidak modern dan ketinggalan zaman. Bagi mereka, hal-hal tersebut tidak perlu dipelajari karena bukan menjadi sesuatu yang penting. Sungguh ironi memang. Dan bahkan dunia serta negara lainlah yang ternyata lebih mampu menghargai warisan kebudayaan Indonesia. Terbukti, tercatat tari Saman dari Aceh, oleh PBB dikategorikan menjadi salah satu seni budaya yang harus dilestarikan.

Kemudian seni musik Gamelan dari tanah Jawa juga menjadi salah satu mata kuliah ekstra kulikuler mahasiswa di salah satu universitas Amerika Serikat. Serta masih banyak lagi warisan budaya-budaya nasional yang telah populer di mata internasional. Dan pada dasarnya mereka mengakui serta mengenal Indonesia disebabkan dari seni budaya yang kita miliki. Yang kemudian berhasil memikat mereka untuk ingin mengetahui lebih dalam tentang Indonesia. Lalu bagaimana dengan kita, masyarakat Indonesia? Tak banyak komunitas-komunitas yang memandang penting dan memiliki kepedulian yang besar terhadap hal ini. Bahkan jika kita lihat, tidak sedikit produk-produk iklan komersil di televisi yang justru memperkenalkan budaya bangsa lain. Dan budaya kita menjadi second class (kelas dua) di industri iklan-iklan tersebut. Ini merupakan fenomena yang sesungguhnya terbalik. Pengetahuan yang ditransformasikan

oleh Aris Nurdiansyah

atau diberikan oleh pendidikan formal (sekolah) juga tidak mampu memberikan kontribusi yang besar untuk membantu keluar dari degradasi ini. Lagilagi warisan budaya kita menjadi sesuatu yang asing di negara dan masyarakatnya sendiri. Fenomena lain yang berkembang juga ialah kebudayaankebudayaan yang masih ada dan tetap eksis justru berada di daerah-daerah yang notabanenya adalah daerah pedalaman. Seperti di desa-desa dan daerah terisolir. Namun di kehidupan perkotaan sangat jarang hal itu ditemui. Kalaupun ada, ia tidak mampu bersaing dengan pengaruh globalisasi yang ada. Yang menjadi ironi lainnya ialah kita sangat emosi dan marah ketika ada yang “mencaplok” atau mengambil warisan kebudayaan kita. Respon yang dilakukan sangatlah besar dan terkadang berujung pada anarkisme. Sep-

erti yang kita ketahui, kasus klaim negara Malaysia terhadap seni Reog Ponorogo, lagu Rasa Sayange dan beberapa kasus yang lainnya. Dan yang lagi hangat-hangatnya sekarang adalah klaim Malaysia terhadap tarian Tor-tor. Sebetulnya kita sudah mengetahui bahwa kekayaan seni budaya Indonesia begitu luar biasa indah dan kayanya. Namun, sepertinya belum mampu untuk kita pahami secara lebih mendalam keberadaannya. Kecintaan akan nasionalisme penulis rasa juga ada keterkaitannya. Kecintaan akan kebangsaan diakui juga turut mempengaruhi. Betapa tidak, karena kebudayaan sendiri adalah merupakan identitas suatu bangsa. Tidak mungkin ada suatu bangsa yang tidak memiliki kebudayaan, karena hal tersebutlah yang menjadi identitas kebangsaannya. Saya kira tidak ada negara manapun yang dianugerahi kekayaan luar biasa (seni budaya) seperti In-

donesia. Suku bangsa Indonesia sangatlah banyak dan tentunya kebudayaannya juga melimpah ruah. Sebetulnya banyak hal yang dapat kita jadikan sebagai media untuk mengenalkan Indonesia. Mengingat kelimpahan warisan budaya tadi. Namun, sekali lagi bangsa yang besar dan kaya ini masih belum mampu memanfaatkan hal tersebut. Kebudayaan itu sendiri menjadi sesuatu yang tidak dianggap dan tidak dikenali. Jika kita melihat, kini tidak sedikit program acara di televisi yang menyajikan program-program pengenalan budaya tanah air. Ini merupakan proses yang baik serta harus terus ditindaklanjuti sebagai upaya mempertahankan eksistensi kebudayaan nasional yang semakin terdegradasi. Pemerintah dalam hal ini kementerian kebudayaan sejatinya selalu dapat menjadi icon dalam menciptakan momentmoment penting pengenalan sejak dini terhadap generasi muda akan kebudayaan dalam

negeri. Jika hal ini ditinggalkan, maka lambat laun tidak ada lagi yang dapat kita banggakan lagi dari tanah air Indonesia. Sangat aneh tentunya jika kita mampu mengenal lebih jauh kebudayaan bangsa lain, namun pengetahuan akan kebudayaan sendiri kurang dan bahkan mungkin tidak ada. Kita lebih respek jika yang dibicarakan adalah mengenai kebudayaan diluar negeri. Hal ini tidaklah menjadi sesuatu yang salah. Namun, penulis pikir dan tentunya kita semua menyepakati bahwa harus ada keseimbangan. Disamping kita mampu mengenal warisan budaya luar, kita juga menguasai dan mampu mengenal lebih jauh kebudayaan dalam negeri. Dengan begitu semangat nasionalisme akan tetap tumbuh dan tertanam di dalam masing-masing individu masyarakat Indonesia. Semoga bermanfaat... ** * Penulis, Kabid Pembinaan Anggota HMI Cabang Pontianak.

Potensi Perbedaan Awal Puasa Ramadhan 1433 H Idul Fitri yang lalu 1432 H terjadi perbedaan jatuhnya tanggal 1 Syawal 1432 H, sehingga ada yang berlebaran Selasa 30 Agustus , dan ada juga yang berlebaran Rabu 31 Agustus 2011. Pada tahun 1433 H ini potensi perbedaan bukan terjadi pada lebaran, tapi justru terjadi pada awal Ramadhan. Terjadinya perbedaan awal Ramadhan dan perbedaan Idul Fitri bukanlah hal yang baru yang dialami oleh umat Islam sedunia termasuk di Indonesia. Kejadian seperti ini harus disikapi dengan arif oleh umat Islam, jangan sampai menjadi potensi konflik di kalangan umat Islam. Oleh karenanya umat harus bisa memaklumi jika terjadi perbedaan lebaran dan terjadinya perbedaan awal Ramadhan. Hal ini pernah saya tulis di Pontianak Post 6 Oktober 2011, dengan judul “ Memaklumi Perbdedaan Lebaran”. Perlu dimaklumi, awal Ramadhan tahun 1433 H akan terjadi perbedaan penetapan 1 Ramadhan, atau awal mulainya Puasa Ramadhan. Menurut Deputi Bidang Sains, Pengkajian dan Informasi Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (Lapan) Thomas Djamaluddin, yang juga angggota Badan Hisab Rukyat Kementerian Agama menuturkan bahwa setelah mengamati posisi bulan, dia menyimpulkan bahwa akan terjadi potensi perbedaan penetapan 1 Ramadhan nanti. Pemerintah melalui Kementerian Agama akan melakukan pengamatan Rukyatul Hilal pada tanggal 19 Juli 2012 menjelang maghrib di masing-masing wilayah yang telah ditentukan, termasuk Kalimantan Barat adalah di Pantai Sungai Kakap Kabupaten Kubu Raya, yang di lakukan oleh BHR (Badan Hisab Rukyat) Kalimantan Barat bekerja sama dengan unsur Kanwil Kemenag Kalbar dan Pengadilan Tinggi Agama Pontianak. Dari perjalanan bulan, diketahui bahwa pada maghrib akhir Sya’ban atau 19 Juli 2012, menurut kalender Muhammadiyah bulan telah wujud atau tampak di sebagian wilayah Indonesia (khususnya Indonesia bagian Barat). Tetapi

oleh

Rasmi Sattar ketinggiannya kurang dari imkan rukyat. Sedangkan imkan rukyat menggunakan kriteria yang disepakati Pemerintah melalui Kementerian Agama adalah miknimal 2 derajat. Disinilah letak perbedaan kreteria yang digunakan Muhammadiyah dengan Pemerintah dan ormas yang lainnya. Karena pada tanggal 19 Juli 2012 bulan sudah wujud, walaupun kurang dari 2 derajat dan tidak semua wilayah di Indonesia bisa melihat awal bulan tersebut, karena posisi wilayah agak ke timur seperti Sulwesi, Maluku dan Papua, maka pengguna hisab wujudul hilal akan menetapkan awal Ramadhan jatuh pada tanggal 20 Juli. Diantara pengguna wujudul hilal ini adalah Muhammadiyah. Jika Muhammadiyah sudah mulai berpuasa pada tanggal 20 Juli, maka umat Islam yang lain yang belum berpuasa harus memaklumi dan menghormati. Sebaliknya pihak Muhammadiyah juga harus menghormati orang yang belum memulai puasa pada tangggal 20 Juli tersebut. Perlu dipahami bahwa posisi hilal yang rendah (antara 0-2 derajat) tidak mungkin akan berhasil di rukyat pada 19 Juli sore. Maka bagi yang menggunakan hisab dan imkan rukyat, termasuk Pemerintah, NU dan ormas lainnya kemungkinan besar menetapkan 1 Ramadhan jatuh pada 21 Juli. Namun demikian sebaiknya diikuti proses sidang itsbat penenentuan awal Ramadhan biasanya dipimpin oleh Menteri Agama di Kantor Kementerian Agama di Jakarta pada 19 Juli setelah magrib. Sedangkan pihak Muhammadiyah sudah menyatakan diri tidak akan mengikuti sidang itsbat tersebut. Mengenai wilayah yang belum bisa melihat (rukyatul hilal), menurut Ketua Muhammadiyah Kalimantan Barat Ahmad Jaiz, mengatakan bahwa Muhammadiyah merumuskan, jika suatu wilayah sudah wujudul hilal, maka wilayah yang belum wujudul hilal harus mengikuti yang wujudul hilal. Ini disebut

mengikuti titik mathlak (tempat dilihatnya hilal). Muhammadiyah juga menyebut wilayatul hukmi (suatu kawasan berlaku hukum yang sama), atau diibaratkan negara ini sebuah perahu atau kapal yang panjang, kalau perahu atau kapal itu kepalanya sudah masuk dermaga, maka seluruh perahu atau kapal itu dianggap masuk semua. Sebaliknya apa yang dilakukan Pemerintah melalui Kementerian Agama harus juga dimaklumi, karena berdasarkan kesepakatan bahwa hilal baru dikatakan wujud apabila diatas 2 derajat. Jika menurut hisab posisi bulan sudah diatas 2 derajat, maka tidak ada keraguan lagi walaupun tidak dirukyat. Tetapi jika menurut hisab ternyata posisi hilal dibawah 2 derajat, maka disinilah sangat diperlukan rukyat. Hal ini berdasarkan hadits Rasulullah, ”Jika kamu melihat bulan (awal Ramadhan) maka berpuasalah, dan jika kamu melihat bulan (awal syawal) maka berlebaranlah besok, namun jika kamu tidak melihat bulan (meragukan) maka genapkanlah puasamu tiga puluh hari.” Nampaknya sikap fleksibiltas yang dilakukan Rasulullah yang menjadi acuan Pemerintah penetapan awal bulan tersebut, termasuk juga jika awal Ramadhan belum muncul, berarti Sya’ban harus dicukupkan tiga puluh hari. Sebagai bahan perbandingan menurut Dr. Thariq As Suwaidan dalam bukunya Tabel Puasa Empat Mazhab, bahwa keempat mazhab tersebut (Hanafi, Maliki, Syafi’i dan Hambali) sepakat bahwa perlu diadakan rukyah hilal pada tanggal 29 Ramadhan. Apabila hilal tak terlihat, maka keempat mazhab tersebut sepakat wajib menggenapkan puasa 30 hari. Berarti termasuk juga harus merukyat hilal pada 29 Sya’ban. Jika hilal tak tampak berarti Sya’ban harus digenapkan 30 hari. Tentu saja di masa teknologi yang sudah canggih seperti sekarang ini, kondisinya berbeda pada masa Rasulullah. Artinya kalau menurut hisab dan Lapan posisi hilal sudah diatas 2 derajat, maka tidak perlu di rukyah. Masalahnya adalah jika posisi hilal menurut hisab dan Lapan dibawah 2 derajat, maka perlu untuk dirukyat. Jika penetapan awal Ramadhan pada tahun ini akan terjadi perbedaan, maka pada penetapan 1 Syawal 1433 H nanti dipredeksi tidak akan terjadi perbedaan, karena posisi bulan sudah cukup tinggi pada akhir Ramadhan/memasuki 1 Syawal. Biasanya perebedaan awal Ramadhan tidak terlalu besar gejolaknya dibanding perbedaan lebaran. Dengan perbedaan ini kita ambil hikmahnya, agar umat Islam ada ketertarikan untuk mendalami ilmu hisab dan dan ilmu falaq, sehinggga wawasan kita semakin luas dan bertambah serta tidak saling menyalahkan atau saling menghujat. Selamat menanti bulan Ramadhan yang penuh berkah dan rahmah, semoga taufiq dan hidayah senantiasa tercurah kepada segenap umat Islam. Amin. ** * Penulis, Dosen STAIN Pontianak

Terbit 7 Kali Seminggu. Izin terbit Menteri Penerangan RI No. 028/SK/Menpen/SIUP/A7. Tanggal 3 Februari 1986. Per­setujuan Peru­bahan Nama No: 95A/Ditjend. PPG/K/1998 Tanggal 11­September 1998. Alamat Redaksi dan Tata Usaha: Jalan Gajah Mada No. 2-4 Pontianak 78121. Kotak Pos 1036. Fax. (0561) 760038/575368. Telepon Redak­si: (0561) 735070.Telepon Iklan/Pema­saran:735071. Hunting (Untuk seluruh bagian) Fax. Iklan 741873/766022. Email: redaksi@pon­tianakpost.com. Penerbit: PT.Akcaya Utama PERTAMA DAN TERUTAMA DI KALIMANTAN BARAT Press Pontianak. Pembina: Eric Samola, SH, Dahlan Iskan. Komisaris Utama: Tabrani Hadi. Direktur: Untung Sukarti. Pemimpin Re­daksi/Penang­gung Jawab: B Salman. Redaktur Pelaksana: Khairul­rahman, Muslim Minhard, Donatus Budiono, Basilius Sidang Redaksi: Abu Sofian, Surhan Sani, Mela Danisari, Yulfi Asmadi, Andre Januardi, Mursalin, Robert Iskandar, Efprizan. Sekre­taris Redaksi: Silvina. Staf Redaksi: Marius AP, U Ronald, Deny Hamdani, Budianto, Chairunnisya, M Kusdharmadi, Hari Kurniatama, Jawa Pos Group Hendy Irwandi, Pracetak/Artistik: A Riyanto (Koordinator), Grafis: Sigit Prasetyo, Ilustrator: Kessusanto. Fotografer: Timbul Mudjadi, Sando Shafella. Biro Singkawang: Zulkarnaen Fauzi (Jl. Gunung Raya No.15 Telepon (0562) 631912). Biro Sambas: (Jl P Anom Telp (0562) 392683) Biro Sanggau: Anto Winarno (Jl. Sudirman No. 4 Telp. (0564) 21323). Biro Ketapang: Achmad Fachrozi, (Jl. Gajahmada No. 172. Telp. (0534) 35514). Kabupaten Pontianak: Hamdan, . Biro Sintang: Wahyu Ismir. Pema­saran/Sirkulasi: Kiki Fredrik S; Iklan: Dewiyanti.S. Percetakan: Surdi. Devisi Event: Budi Darmawan. Jakarta: Max Yusuf Alkadrie. Harga Lang­ganan per 1 Bulan dalam kota Rp 80.000,- (luar kota tambah ongkos kirim). Tarif iklan: Per mm kolom hitam putih Rp 25.000,- spot colour Rp 30.000,- full colour Rp 37.000,- Iklan baris Rp 15.000,- per baris (minimal 2 baris, mak­­si­mal 10 baris) pem­bayaran di muka. Telepon Langganan/Pengaduan: 735071. Iklan: 730251. Perwakilan Jakarta: Jl. Jeruk Purut-Al-Ma’ruf No.4 Pasar Ming­gu, Jakarta Selatan 12560. Telepon: 78840827 Fax. (021) 78840828. Percetakan: PT.Akcaya Pariwara Pontianak. Anggota SPS-SGP ISSN 0215-9767. Isi di luar tanggung jawab percetakan.

Pontianak Post


PONTIANAK BISNIS LOKOMOTIF KEMAJUAN EKONOMI KALBAR

Pontianak Post

O Rabu

3

11 Juli 2012

Audit Kapal di Sembilan Pelabuhan

ISTIMEWA

KERJA SAMA: Penandatanganan MoU antara PTPN IX ke PTPN XIII dalam bidang Teknologi Informasi.

PTPN XIII-PTPN IX Jalin Kerja Sama Pengembangan Sistem Informasi Berbasis TI SEMARANG—Pengembangan sistem informasi berbasis Teknologi Informasi (TI) antara PTPN XIII dan PTPN IX yang merupakan tindaklanjut dari hasil studi banding PTPN IX ke PTPN XIII beberapa waktu lalu serta komitmen untuk saling membantudanbekerjasamadalam bidang Teknologi Informasi telah dituangkan dalam bentuk Nota Kesepahaman(MoU). Penandatanganan MoU dilakukan, Jumat (6/7), di Kantor Direksi PT. Perkebunan Nusantara IX (Persero) Semarang. Penandatanganan dilakukan oleh Direktur Utama PTPN XIII, B. Rachman dan Direktur Utama PTPN IX AdiSasongko yang dihadiri oleh Direktur Perencanaan, Pengembangan dan

Pemasaran PTPN XIII (Sunardi R Taruna) dan Direktur Keuangan PTPN IX (NatsirTarigan), serta beberapa Kepala Bagian dan staf PTPN IX. Direktur Utama PTPN IX Adi Sasongko menyambut baik kerjasama pengembangan sistem informasi berbasis teknologi informasi ini. “Kerjasama ini merupakansinergiantarBUMN. PTPN IX nantinya akan terbantu dalam mengembangkan sistem informasi berbasis teknologi informasi berkat pengalaman yang dimiliki oleh PTPN XIII, dan semoga kerjasama ini akan membawa manfaat kepada PTPN IX maupun PTPN XIII,” katanya. Sementara itu, Direktur Utama PTPN XIII B. Rachman mengatakan, kedepan sinergi antar BUMN akan terus dikembangkan untuk efisiensi dan sharing knowledge yang tidak akan terputus. “PTPN XIII yang merupakan BUMN perkebunan yang lebih dulu mengembang-

kan sistem informasi berbasis teknologi informasi berterima kasih atas kepercayaan PTPN IX,untukbekerjasamamengembangkan bidang ini, akan terjadi sharingknowledgesehinggaTIdi PTPNIX dapatlebihbermanfaat. Sinergi ini dapat menjadikan PTPN XIII dan PTPN IX lebih efektif dan efisien dalam pemanfaatan Hub Broadband Satelit (HBS), yang telah dimiliki oleh PTPN XIII,” ujarnya. DirekturUtamaPTPNXIIIjuga menyampaikan beberapa manfaat TI yang telah dirasakannya antara lain; monitoring seluruh pabrik melalui kamera CCTV yang dapat dipantau dari komputernya secara online, serta beberapa laporan online mengenai kinerjaharianUnitKerjameliputi produksi, pengolahan, persediaan hasil jadi, pemasaran dan lain-lain sehingga mendukung pengambilan keputusan yang tepat dan cepat. Dan yang paling membanggakan menurutnya, bahwa pengelolaan perangkat

jaringan TI serta pembangunan dan pengelolaan program aplikasi tersebut dilakukan oleh karyawan PTPN XIII sendiri. Dalam waktu dekat sebagai langkah awal kerjasama ini, PTPN XIII akan membantu PTPN IX melakukan assessment terhadap sumber daya TI-nya di kantor direksi maupun di seluruh unit kerja PTPN IX. Hal ini penting untuk mengetahui kondisi SDM, agar rencana pengembangan TI dan implementasi program aplikasi komputer PB71 online, serta program aplikasi komputer RKAP/RJP online dapat terlaksana. Dalamacarayangsama,PTPN XIII juga memberikan knowledge sharing atas pengalaman implementasi TI-nya, dan beberapa aplikasi computer online untuk menambah wawasan dan pengetahuan,yangdisampaikan oleh Kepala Urusan TI, Unang Kuswono dan Kepala Urusan Perencanaan, Moses Situmorang.(*/abu)

C

M

Y

K

JAKARTA—Dalam dua minggu ini pengusaha kapal harus bersiap-siap melengkapi segala aspek perizinan, aspek keselamatan dan aspek keamanan kapalnya. Sebab Tim Direktorat Perhubungan Laut Kementerian Perhubungan sedang melakukan audit secara acak terhadap kapal-kapal yang bersandar di sembilan pelabuhan. “Kita akan melakukan audit terhadap kapal penumpang, kapal penyeberangan serta kapal Ro-Ro secara acak di sembilan pelabuhan,” ujar Direktur Jenderal Perhubungan Laut, Leon Muhamad kemarin. Dia mengaku telah menginstruksikan kepada Tim Audit Direktorat Jenderal Perhubungan Laut yang terdiri dari wakil dari Direktorat Perkapalan dan Kepelautan, Direktorat KPLP, Marine Inspector dan Bagian Hukum untuk melakukanauditterhadapkapalkapal yang sedang sandar secara acak (random). Leon menuturkan, audit di-

lakukan berdasarkan Surat PerintahPelaksanaanTugas(SPPT) Direktur Jenderal Perhubungan Laut dalam rangka persiapan pelaksanaan angkutan laut lebaran 1433 H. Dirjen Hubla dalam instruksinya menjelaskan, tim ini akan melakukan audit pada sembilan pelabuhan. Lokasi audit ditetapkan hanya pada sembilan pelabuhan mengingat banyaknya pelabuhan di Indonesia,”Sembilan pelabuhan ini yang paling banyak penumpangnya,” kata dia. Sembilan pelabuhan yang akan dijadikan lokasi audit kapal secara acak antara lain Pelabuhan Tanjung Priok (Jakarta), Pelabuhan Tanjung Perak (Surabaya),Pelabuhan Makassar dan Pare-Pare (Sulawesi Selatan), Pelabuhan Merak (Banten), Pelabuhan Tanjung Emas (Semarang), Pelabuhan Trisakti (Banjarmasin), Pelabuhan Batam dan Pelabuhan Lembar (Mataram),”Auditakandilakukan dalam dua pekan, terhitung sejak

Pelabuhan yang Dijadikan Lokasi Audit Kapal Tanjung Priok (Jakarta) Tanjung Perak (Surabaya) Makassar (Sulawesi Selatan) Pare-Pare (Sulawesi Selatan) Merak (Banten) Tanjung Emas (Semarang) Trisakti (Banjarmasin) Batam Lembar (Mataram)

kemarin (9/7),” sebutnya. Dia menuturkan, Tim Audit yang pertama telah melakukan uji petik pada kapal KM. Gunung Dempo dan KM. Laskar Pelangi yangsedangsandardiPelabuhan Tanjung Priok. Pada audit ini ditemukan beberapa kekurangan yang harus diperbaiki sesuai dengan standar Keselamatan Pelayaran. “Diantaranya adalah masalah teknis yang terkait dengan penempatan Rakit Penolong di atas kapal,"ungkapnya. (wir)

MITSUBISHI OUTLANDER SPORT

Perpaduan Performa Legenda & Kenyamanan Sedan Premium JAKARTA—PT. Krama Yudha Tiga Berlian Motors meluncurkan produk passenger car terbaru yaitu Mitsubishi Outlander Sport. Ini merupakan kelanjutan dari program revitalisasi passenger car Mitsubishi di Indonesia melalui model SUV terbaru, yang juga untuk menegaskan bahwa KTB sangat peduli terhadap pengembangan passenger car di Indonesia. Indonesia merupakan negara pertama diluar Jepang yang memproduksi Outlander Sport. Peluncuran ini sekaligus untuk memenuhikeinginankonsumen yang mendambakan SUV 2WD dengan performa yang tangguh sesuai dengan citra kendaraan Mitsubishi selama ini. Hadirnya OutlanderSporttentunyamenjadi alternatif baru bagi konsumen Mitsubishi untuk memilih kendaraan SUV Mitsubishi selain Pajero Sport yang sudah terlebih dahulu diluncurkan dan mendapatkan sambutan yang sangat baik dari pasar Indonesia.

Outlander Sport merupakan kendaraan hasil pengembangan produk Mitsubishi, perpaduan perfor-

ma legenda ketangguhan SUV Pajero pada Rally Dakar dan dikombinasikan kenyamanan maksimal sedan premium. Perpaduan performa ini terasa kuat menjiwai pemakaian perkotaan, tangguh, nyaman dan stylish namun tetap dapat diandalkan pada medan dengan kondisi jalan yang lebih berat, selayaknya sebuah kendaraan SUV. Tercermin pada taglinenya “The Legend meets Urban Soul”. Taglineinimenjelaskanbahwa Outlander Sport memiliki DNA yang sama dengan SUV Mit-

subishi yang telah melegenda yaituMitsubishiPAJERO.Ketangguhan PAJERO telah dibuktikan di laboratorium alam dalam ajang reli Paris Dakar, dengan menjadi juara reli Paris Dakar dengan total 12 kali kemenangan dan 7 kali kemenangan secara berturut-turut. ”Tough, Macho, Sporty” merupakan DNA Mitsubishi, dimana DNA ini menjadi bagian yang tak terpisahkan dari semua kendaraan SUV Mitsubishi. DNA ini tentunya juga diaplikasikan di Outlander Sport, sebagai Smart SUVyangtangguh,sportynamun tetap gaya dengan tampilan yang berkelas serta fitur – fitur berkualitas yang menjadikan mobil ini sangat nyaman digunakan dalam perkotaan. Dilengkapi dengan teknologi ramah lingkungan dan fitur keamanan maksimal, mobil mampu memacu adrenalin bagi mereka yang bergaya hidup paling aktif sekalipun. (r/*)


Pontianak post-adira fair 4 Pontianak Post

l

Rabu 11 Juli 2012

+

+ ISTIMEWA

ISTIMEWA

PEMBUKAAN: Wakil Direktur Pontianak Post Grup Dewijanti saat memberi sambutan pada pembukaan Pontianak Post-Adira Fair 2012, kemarin (10/7).

FINALIS KIDS FASHION SHOW: Pontianak Post-Adira Fair 2012 juga dimeriahkan beragam lomba seperti fashion show untuk anak-anak yang berhadiah uang tunai serta trofi.

Pontianak Post-Adira Fair Diserbu Pengunjung

hari ini, mendapatkan antusias masyarakat yang positif. Karena pada dasarnya, kegiatan tersebut bertujuan untuk memberikan apresiasi kepada lebih dari 30 ribu member Adira. “Semua produk ditawarkan d iacara ini, sepeda juga ada, jadi pengunjung tinggal memilih produk mana yang diinginkan,”ucapnya. (adg)

Jadikan Acara Tahunan

PONTIANAK—Sejumlah stan dari berbagai perusa-

han, baik furnitur, komputer, elektronik, handpone, mobil, dan motor, ikut meramaikan acara Pontianak Post-Adira Fair di Pontianak Convention Center. Meski acara baru dimulai pukul 10.00, kemarin, tetapi pengunjung sudah berdatangan untuk melihat produk-produk yang dipamerkan.

Stan pameran tidak hanya ada di dalam gedung, di halaman PCC pun tersedia beberapa stan yang memarkan produk unggulannya. Tempat yang luas, dan jenis barang yang ditawarkan, sangat banyak tentunya semakin membuat acara menjadi menarik. Sales Manager Adira Kredit

Funiture, Komputer, Elektronik, dan Handpone, D Fauzan, mengatakan, acara ini merupakan kegiatan pertama Adira Fair di Pontianak. “Kalau di nasional, kegiatan seperti ini sudah seriang, dan kita rencanakan ini menjadi agenda tahunan Adira”katanya. Fauzan berharap, kegiatan yang dilaksanakan selama dua

SHANDO/PONTIANAK POST

RAMAI: Beragam produk furniture tersedia di pameran Pontianak Post-Adira Fair dan ditawarkan dengan harga terjangkau.

POLYGON

SUMBER BAHAGIA

Beli Sepeda Gratis Tas Ransel

Tawarkan Harga Spesial

HARYADI/PONTIANAKPOST

POLYGON: Stand sepeda Polygon menawarkan banyak jenis sepada dengan harga menarik.

POLYG ON merupakan merek sepeda buatan Indonesia yang juga terkenal di Asia-Pasifik. POLYGONcyle mempunyai beraneka ragam produk-produk sepeda diantaranya adalah jenis sepeda gunung dan sepeda balap. Loyalidon Polygon dalam pameran Pontianak Post-

Adira Fair 2012 di Pontianak Cenvention Center (PCC) menyediakan produk-produk unggulan bagi masyarakat yang mencintai dunia sepeda. Dengan kualitas terbaik dengan harga yang bervariasi. Mulai dari sepeda berbahan besi, aloy, dan karbon. Dan harga dari Rp2 juta sampai

Rp40 juta. Loyalidon Polygon, menyediakan tas ransel polygon, setiap pembelian sepeda. “Kami menyediakan semua kualitas sepeda terbaik dari Polygon, dengan harga yang terjangkau bagi masyarakat,”kata Yopie Setiawan, pemilik Loyalindo Polygon. (adg)

ASTERINDO COMPUTER

Hadirkan Produk Unggulan Elektronik +

SUMBER Bahagia ikut ambil bagian dalam ajang Pontianak Post-Adira Fair di Pontianak Convetion Center mulai 1012 Juni 2012. Sumber Bahagia menawarkan berbagai jenis produk. Diantaranya, sofa bed, meja makan, rak tv, lemari pakaian, dan lemari hias. Kelima produk ini adalah produk unggulan yang dipamerkan Sumber Bahagia. Sofa bed dijual mulai dari harga Rp2,4 jutaan. Ada juga meja makan dengan harga Rp5,5 juta, rak tv dengan harga Rp2,9 juta, lemari pakaian Rp3,3 juta, dan lemari hias Rp1,3 juta. Sumber Bahagia memberikan harga yang relatif dapat terjangkau oleh pengunjung. “Kalau bahannya jati harganya mulai dari Rp3 juta sampai Rp13 juta, kalau sofa dari Rp3 juta sampai Rp20 juta,”kata Merry, marketing Sumber Bahagia. Keuntungan masyarakat yang membeli produk Sumber Bahagia di Pontianak Post-Adira Fair adalah harga yang ditawarkan lebih mu-

rah, jika dibandingkan dengan harga reguler, dan bisa kredit melalui Adira. (adg)

HARYADI/PONTIANAKPOST

BANYAK PILIHAN: Furniture Sumber Bahagia memberikan banyak pilihan penawaran kepada pengunjung pameran.

GALLERY FURNITURE

Beri Diskon hingga 40 Persen DALAM pameran Pontianak Post- Adira Fair 2012 di Pontianak Convention Center (PCC) Pontianak selama 10-12 Juni 2012, toko Gallery Furniture menghadirkan produk berkualitas dan terjangkau untuk setiap lapisan masyarakat. Dengan berbagai produk dan merek furniture mulai dari buffet, tempat tidur, sofa, lemari, rak sepatu berbahan partikel, dan kursi jati. Tepat di depan podium

di sisi dan kanan terpajang seluruh produk furnitur yang dapat dinikmati. Dengan memberikan pelayanan yang nyaman, pembeli Gallery Furniture juga dimanjakan dengan pelayanan kredit yang bisa dicicil dalam jangka waktu tertentu dengan harga yang sangat murah. Selain itu, Gallery Furniture juga memberikan diskon hingga 40 persen. Marketing Gallery Funi-

ture, Wahyu, mengatakan pihaknya menyediakan berbagai macam produk unggulan yang dapat memanjakan masyarakat, seperti lemari empat pintu dengan gaya geser, dijual dengan harga Rp3,5 juta. Selama periode April hingga Juni, produk ini sudah terjual 1000 unit. Selain menyediakan lemari empat pintu, Gallery Furniture juga menyediakan tempat tidur dengan harga mulai dari

Rp 6 juta sampai Rp12 juta, dengan kualitas terbaik. Serta sofa Cina kualitas impor dan harga terjangkau yakni Rp5 juta sampai Rp10 juta. Wahyu mengatakan, dari pengalaman pameran-pameran yang sudah ada, sambutan masyarakat memanfaatkan pameran sangat luar biasa. Pengunjung bisa lebih leluasa memilih barang dalam satu lokasi dengan banyak merek dan harga pilihan. (adg)

MEGA ELEKTRONIK

Diskon Lima Persen Garansi Tiga Tahun

HARYADI/PONTIANAKPOST

ASTERINDO: Sales Marketing Stand Asterindo memperlihatkan tablet Samsung Galaxy di pameran.

ASTERIND O Computer ikut meramaikan acara Pontianak Post-Adira Fair 2012 di Pontianak Convention Center (PCC). Dalam pameran kali ini, Asterindo Computer memarken tiga produk unggulan elektronik, yakni Batrai Power Bank 5600 mAH, Samsung Galaxy Tab2 7, dan laptop. Baterai Power Bank 5600 cmyk

mAH adalah alat pengecas yang dapat digunakan tanpa harus menggunakan aliran listrik. Dengan harga yang ditawarkan Rp300 ribu, dapat digunakan untuk mengecas alat-alat komunikasi, seperti handpone, dan kamera. Selain itu, Asterindo Computer, juga menawarkan Samsung Galaxy Tab2 7 seharga Rp3,9 juta dengan

warna pilihan, yakni hitam dan putih. Ada juga laptop Acer PC All In Oner layar 18.5 inch dengan Spesifikasi, intel processor D2500. Genuine Window 7 Home Basic Bitmap 2 GB DDR3 SDRAM, 500GB SATA2 HDD DVD/ RW Super Multi Double Layer Multi In, dengan harga yang terjangkau Rp4,2 juta. (adg)

MEGA Elektronik yang terletak di Jalan Ahmad Yani tidak mau ketinggalan untuk ikut ambil bagian di acara Pontianak Post dan Adira Fair 2012 di PCC, 1012 Juni 2012. Mega Elektronik menyediakan tiga barang elektronik yang diunggulkan yakni LED Sharp 60 Inch dijual dengan harga Rp 21.500.000, Kulkas Sharp Sj-P 861 NLV-BK dijual Rp 9.5 juta, dan mesin cuci ECO Drum ES-N75KY Rp2.550.00. Mega Elektronik memberik diskon lima persen bagi setiap pembelian elektronik. Selain itu, garansi yang diberikan juga cukup lama, yakni tiga tahun. (adg) HARYADI/PONTIANAKPOST

MEGA ELEKTRONIK: Berbagai jenis mesin cuci dan variasi kulkas banyak ditawarkan di stand Mega Elektronik. C

m

y

k

+


Pontianak Post

5

Rabu 11 Juli 2012

TVS

Rp6 Jutaan dan Bisa Nego

Pameran Multiproduk Terbesar di Kalbar

PONTIANAK – Meskipun hujan deras mendera Kota Pontianak kemarinsore, tetap ramai menyaksikan Pameran multiproduk Pontianak Post Adira Fair yang akan berakhir 12 Juli ini. Bertempat di Pontianak Convention Centern, Jalan Sultan Abdurahman ini menyajikan pameran furnitur, elektronik, komputer dan handphone di Atrium PCC (indoor). Semen-

tara untuk outdoor, dihelat bursa mobil dan sepeda motor bekas dari berbagai merek. Puluhan both siap menyediakan berbagai kebutuhan pengunjung. Di pameran indoor, sedikitnya 39 stan furnitur, elektronik, komputer dan handphone telah terisi. Sementara di halaman PCC ada 17 stan yang menjadi pasar mobil dan sepeda motor bekas dadakan.

Salah satu sudut yang menarik perhatian adalah pameran sepeda motor bekas di halaman PCC. Berbagai showroom motor bekas di Pontianak berkumpul jadi satu dan tentu saja tercipta persaingan harga. Harga yang ditawarkan di sini sangat kompetitif. Namun mengutamakan kepuasan konsumen dengan kualitas mesin dan bodi yang masih sangat baik.

GOLDEN MOTOR Pabrikan Sepeda Motor ternama asal India, TVS tidak mau ketinggalan dalam memeriahkan gawai akbar Pontianak Post-Adira Fair 2012 di Pontianak Convention Center, Pontianak. Sesuai tema mokas (motor bekas) pada pameran ini, mereka tidak menjual sepeda motor baru. Namun promo spesial tetap TVS berikan buat para pembeli sepeda motor bekasnya. Harga terbaik, baik secara tunai maupun ngangsur, ditawarkan oleh mereka. “Sekarang kita menjual

sepeda motor bekas. Tapi walaupun bekas, kondisinya masih sangat baik semua, dan harganya murah. TVS Neo Disc tahun 2009 misalnya hanya kita jual Rp6,5 juta saja, ini masih bisa nego,” ungkap Purwadi, pengelola stan TVS. T VS juga memberikan hadiah langsung buat para konsumen selama Pameran Pontianak Post-Adira Fair 2012 di PCC. “Ada cabut undi, tapi semuanya berhadiah, yaitu dispenser, setrika, magic jar, kipas angin, dan banyak lagi,” ucap Purwadi. (ars)

Beberapa kegiatan juga telah disiapkan untuk menyemarakan even tersebut, macam; lomba fashion show untuk anakanak dan lomba mewarnai yang berhadiah uang tunai serta trofi. Di sudut lain juga digelar pameran dan konvoi motor gede dari Moge Borneo Big Bikers. Tidak ketinggalan, beragama doorpize dan undian juga siap diberikan ke pengunjung.

Dijelaskan Kiki F Sarumpaet, ketua panitia, acara ini terselenggara berkat kerjasama Pontianak Post dengan Adira Finance, dan didukung pula oleh PTPN XII, Garuda Food, Aora TV, Indosat dan oli Enduro Pertamina. “Ini kegiatan exhibition terbesar dan pertama di Kalbar, dimana dalam satu even terangkum banyak kegiatan,” imbuh dia. (ars)

TIARA MANDIRI MOTOR

Mio Sporty Rp9 Juta

Jual Semua Merek, Harga Kompetitif GOLDEN Motor, salah satu penyedia sepeda mo-

tor bekas ternama di Kota Pontianak ikut ambil bagian dalam Pontianak Post-Adira Fair 2012. Berbagai macam tipe sepeda motor bekas dengan kualitas terjamin telah mereka siapkan untuk para konsumen. Berbagai merek ternama dihadirkan stan mereka, di halaman Pontianak Convention Center. Beragam harga ditawarkan kepada para konsumen Pameran Pontianak Post-Adira Fair 2012 untuk pembelian tunai dan angsuran. “Semua merek kita ada. Kita jual dengan harga kompetitif. Seperti Suzuki Spin tahun 2011 ini hanya kita jual Rp8

juta saja, dan bisa nego untuk yang beli tunai. Kualitas kita dijamin, mesin dan bodi dalam kondisi baik semua,” kata Jimmi, pengelola stan Golden Motor. Adapula bonus 3 kali angsuran buat pembelian secara kredit. Tidak melulu jualan sepda motor, Golden Motor juga melayani peminjaman dana secara cepat dengan sistem yang tidak ribet. “Kami terima penggadaian BPKB kendaraan, dari tahun 2004 sampai sekarang. Khusus pameran berikan cash back Rp200 ribu bagi yang butuh dana,” pungkas Jimmi. (ars)

SHOWROOM sepda motor bekas, Tiara Mandiri Motor menghadirkan berbagai macam tipe sepeda motor bekas dengan kondisi yang masih sangat baik. Puluhan sepeda motor dari merek-merek ternama dihadirkan stan mereka, di halaman Pontianak Convention Center. Beragam harga ditawarkan kepada para konsumen Pameran Pontianak Post-Adira Fair 2012 untuk pembelian cash dan kredit.

“Honda, Yamaha, Suzuki dan lainnya ada, kita jual murah lah untuk pameran ini. Yamaha Mio Sporty tahun 2009 ini saja kita jual Rp 9 juta dengan cara cash dan kredit. Tapi kalau beli tunai kita masih bisa Sepeda motor kita dalam kondisi baik semua,” kata Ujir, pengelola stan Tiara Mandiri Motor. Adapula sepeda motor Yamaha Byson yang baru beberapa bulan dipakai oleh pemilik lamanya, dan dibanderol dengan harga Rp18 juta. (ars)

DUTA MOTOR

Honda Scoopy Rp10 Juta Saja Toko Motor Bekas Duta Motor menyediakan macammacam tipe sepeda motor bekas dengan kualitas terbaik. Berbagai merek ternama dihadirkan stan mereka, di halaman Pontianak Convention Center. Beragam harga ditawarkan kepada para konsumen Pameran Pontianak Post-Adira Fair 2012 untuk pembelian tunai dan secara kredit. “Semua merek kita ada. Pokoknya harga yang ditawarkan terbaik lah. Paling murah kita jual Honda Scoopy tahun 2010 hanya Rp 10 juta saja, dan bisa dinego. Contohnya kita jual Honda Absolute Revo tahun 2010 dengan harga Rp11 juta dan masih bisa nego. Kondisi mesin dan bodi masih seperti baru,” imbuh Deni, pengelola stan Duta Motor. (ars)

CAHAYA SENTOSA MOTOR

Bonus Langsung untuk Konsumen PUSAT Motor Bekas Cahaya Sentosa Motor menyediakan berbagai macam jenis sepeda motor bekas dengan kualitas terbaik. Berbagai merek dihadirkan di halaman Pontianak Convention Center. Beragam harga ditawarkan kepada para konsumen Pameran Pontianak Post-Adira Fair 2012. “Paling rendah kita jual Honda Revo dan Yamaha Vega R tahun 2011 hanya Rp 10 juta saja,

kalau beli cash masih bisa nego. Kualitas kita dijamin, mesin dan bodi dalam kondisi baik semua,” ujar Tuah Idris, pengelola stan Cahaya Sentosa Motor. Cahaya Sentosa Motor juga memberikan bonus langsung buat para konsumen yang membeli selama pameran, berupa; kipas angin plus jaket. Selain itu ada pula bonus tiga kali bonus angsuran untuk yang mengambil kredit 3 tahun. (ars)

FUJI MOTOR

Mokas Kualitas Terbaik

SHOWROOM Motor Bekas Fuji Motor menghadirkan berbagai macam tipe sepeda

C

M

Y

K

motor bekas dengan kualitas terbaik. Berbagai merek ternama dihadirkan stan mer-

eka, di halaman Pontianak Convention Center. Beragam harga ditawarkan kepada para konsumen Pameran Pontianak Post-Adira Fair 2012 untuk pembelian tunai dan angsuran. “Honda, Yamaha, Suzuki dan lainnya ada, kita lengkaplah. Paling murah kita jual Honda

Scoopy tahun 2010 hanya Rp 10 juta saja, dan bisa dinego. Turun sedikitlah. Kualitas kita dijamin, mesin dan bodi dalam kondisi baik semua,” kata Supri Hartini, pengelola stan Fuji Motor. Showroom ini juga menual Jupiter Jet yang masih tergolong baru dengan harga Rp12 juta saja. (ars)


6

Pontianak Post

Rabu 11 Juli 2012

Membangun Ketahanan Pangan Sanggau, 7 Juli 2012 SALAH satu ukuran keberhasilan pembangunan suatu daerah adalah keberhasilan dalam membangun ketahanan pangan.­Kalimantan Barat tergolong daerah­­memiliki ketahanan pangan­yang layak dibanggakan. Areal persawahan Kalbar yang sebelumnya hanya 500.000 hektar, kini menjadi 517.000 hektar. Ekspansi lahan pertanian ini lebih besar dibandingkan Papua. Atas keseriusan pemerintah daerah dalam meningkatkan perluasan lahan pertanian itu, Gubernur Kalbar menerima penghargaan dari Musium Rekor Indonesia (MURI) di bidang Ketahanan Pangan (Food Estate). Penghargaan itu diterima atas keberhasilannya menciptakan sebanyak 17 ribu hektar sawah untuk ketahanan pangan di seluruh wilayah Kalbar. Dalam acara yang bersamaan dengan Gawai Dayak ke-8 Kabupaten Sanggau ini, Gubernur Cornelis berharap ke depan Kalimantan Barat harus mampu menjadi kawasan penyanggah pangan nasional. Penghargaan Muri bidang pertanian merupakan bukti komitmen nyata Pemerintah Provinsi Kalbar dalam mendukung program Pemerintah Pusat menjamin Ketahanan Pangan Nasional. Selain penghargaan MURI, Gubernur Cornelis yang juga Ketua Umum Dewan Adat Dayak (DAD) Kalbar ini turut mene­ rima penghargaan Pomuntuh Agung Kehormatan untuk tokoh masyarakat Dayak yang dianggap telah berjasa dalam bidang pemerintahan dan pembinaan umat. Pemberian Anugerah tersebut dilaksanakan bersamaan dengan peresmian Rumah Betang Raya Dori` Mpulor Kabupaten Sanggau. (*)

menerima MURI: Gubernur Kalimantan Barat Drs Cornelis MH menerima penghargaan MURI bidang Ketahanan Pangan.

Narasi dan Foto: Lukas B Wijanarko

PEMBUKAAN GAWAI: Gubernur membuka Gawai Dayak ke-8 di Kabupaten Sanggau.

MERESMIKAN: Gubernur Cornelis menyampaikan pidato sekaligus meres­ mikan Rumah Betang Raya Dori’ Mpulor di Sanggau.

RITUAL ADAT: Gubernur mengikuti ritual adat sebelum membuka Gawai Dayak di Sanggau.

MENINJAU: Gubernur meninjau Rumah Betang Raya Dori’ Mpulor di Kabu­ paten Sanggau.

POMUNTUH AGUNG: Gubernur Cornelis mene­ rima penghargaan Pomuntuh Agung Kehormatan.

BELI REBUNG: Usai membuka Gawai Dayak, gu­ bernur singgah di Pasar Tradisional Gunung Seha membeli rebung.

TINJAU KEBAKARAN: Gubernur menyempatkan diri meninjau kebakaran yang menghabiskan 20 ruko di Jalan Pemuda Pasar Ngabang.

c

M

y

K

WARUNG RAKYAT: Gubernur berbincang dengan masyarakat, saat singgah di Warung Kopi Bahagia di Jalan Raya Mandor.


Pontianak Post

l

aneka

Rabu 11 Juli 2012

Biaya Haji Naik Sambungan dari halaman 1

Komisi VIII DPR dan Kementerian Agama sepakat mematok rata-rata BPIH sebesar USD3.617 per jamaah atau setara dengan Rp33.276.400. Nilai BPIH tiap embarkasi tidak sama (lihat grafis). Nilai pastinya juga masih fluktuatif, sesuai dengan nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika pada saat pelunasan nanti. Kalau ketika pelunasan nilai tukar rupiah terhadap USD melemah, BPIH bisa lebih mahal. Sebaliknya, jika nilai tukar rupiah terhadap USD menguat, BPIH bisa turun. Sejak awal pembahasan, pemerintah dan DPR sepakat menurunkan BPIH tahun ini daripada tahun lalu. ’’Minimal tidak naik,’’ ujar Ketua Panja BPIH Gondo Radityo Gambiro di gedung parlemen kemarin (10/7). Namun, karena ongkos penerbangan dan pemondokan di Arab Saudi melonjak, BPIH akhirnya tetap naik juga. Tahun lalu rata-rata BPIH USD3.533. Jika dibandingkan dengan tahun ini, ada kenaikan USD84. Dengan asumsi saat itu 1 USD = Rp8.700, BPIH 2011 setara dengan Rp 30.737.100. Jika dibandingkan dengan tahun ini, kalau dirupiahkan, terjadi kenaikan Rp 2.539.300. Gondo menjelaskan, komponen BPIH ditetapkan lebih dulu. Komponen pembiayaan yang masuk dalam kategori indirect cost masih belum ditetapkan. Pembiayaan indirect cost ini sementara ditalangi dari bunga hasil simpanan setoran awal jamaah haji.

Wa Ode Minta Fee Rp6 Miliar Meskipun belum ditetapkan detail pengalokasiannya, pemerintah dan DPR sudah menentukan kerangka penggunaan bunga simpanan dana setoran awal haji. Bunga simpanan yang akan dipakai tahun ini sebesar Rp 1,8 triliun. Komponen yang dibiayai dengan bunga simpanan ini, antara lain, katering selama di Arab Saudi, subsidi akomodasi di Makkah dan Madinah, akomodasi di asrama haji, pembuatan paspor dan pengurusan visa, serta pembuatan gelang dan buku manasik. Ketua Komisi VIII DPR Ida Fauziah mengatakan, pemerintah nanti diharapkan lebih optimal lagi memanfaatkan bunga simpanan dana setoran awal haji. ’’Sehingga biaya haji jatuhnya ke masyarakat lebih murah,’’ kata dia. Dengan demikian, ongkos haji tidak naik terus setiap tahun. Direktur Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Kemenag Anggito Abimanyu menuturkan, pihaknya siap mengoptimalkan penggunaan bunga simpanan dana setoran awal jamaah haji. Caranya, Kemenag akan menyeleksi lagi pengeluaran haji yang tidak langsung dirasakan manfaatnya oleh jamaah. Pos anggaran ini akan dibebankan kepada APBN. Dengan demikian, dana untuk pos anggaran ini tidak terlalu menyedot uang dari bunga simpanan dana setoran awal jamaah haji. Anggito menyebutkan, di antara pos pengeluaran yang tidak terlalu bermanfaat atau bersinggungan dengan jamaah haji adalah biaya operasi Sistem

Komputerisasi Haji Terpadu (Siskohat) Kemenag. Kemudian, dana untuk sewa perkantoran panitia haji di Arab Saudi dan sewa kendaraan operasi panitia selama di tanah suci. Ketentuan terbaru lainnya yang sudah berjalan dalan penetapan BPIH tahun ini adalah bunga simpanan yang digunakan hanya dari setoran awal jamaah haji yang bisa berangkat tahun ini. ’’Jadi tidak mengotak-atik bunga simpanan jamaah haji yang berangkat tahun depan atau tahuntahun berikutnya,’’ ujarnya. Anggito menjelaskan, pihaknya terus menggodok aturan baru terkait adanya kursi kosong atau kursi yang tidak terserap di daerah. Selama ini, kursi kosong itu ditarik ke Kemenag lalu disebar lagi ke daerah sekaligus dengan kursi tambahan yang diberikan Arab Saudi sekitar 10 ribu kursi. Untuk tahun ini dan seterusnya, kemenag sedang menggodok aturan baru bahwa kursi kosong tidak perlu ditarik lagi ke Kemenag pusat. Kantor wilayah (kanwil) Kemenag di provinsi diminta langsung memberikan kursi kosong itu ke antrean calon jamaah haji berikutnya. Sistem ini, menurut Anggito, bisa berjalan dengan baik dan lancar ketika sudah terbangun data base antrean haji yang akurat. ’’Dengan diisi langsung oleh antrean jamaah haji berikutnya, tertutup peluang untuk titip-titipan kursi haji,’’ katanya. Karena menjabat hampir mepet dengan penyelenggaran haji 2012, Anggito berharap program-program pembenahan ini berjalan efektif mulai tahun depan.

Persiapan lain di luar BPIH adalah perburuan pemondokan. Sekretaris Ditjen PHU Kemenag Cepi Supriatna mengatakan, perburuan pemondokan sudah tuntas. Pemondokan di Makkah berjarak maksimal 2.500 meter dari Masjidil Haram atau sama dengan tahun lalu. Kondisi ini, menurut dia, lebih baik daripada musim haji 2009. Saat musim haji 2009, jarak pemondokan paling jauh berada di radius 7.000 meter dari Masjidil Haram. Untuk musim haji 2010, jarak pemondokan terjauh dari Masjidil Haram mencapai 4.000 meter. ’’Karena banyak renovasi pemondokan di sekitar Masjidil Haram, jadi jarak terjauh pemondokan tahun ini sama dengan tahun lalu,’’ katanya. Menurut Cepi, jamaah haji tahun ini sudah tidak lagi dibebani biaya general service yang dibayarkan ke Kerajaan Arab Saudi. Kerajaan Arab Saudi menetapkan general service sebesar USD 277 per jamaah. Tahun lalu BPIH masih dibebani ongkos general service sebesar USD 100 per jamaah. ’’Tahun ini seluruh biaya general service sudah ditalangi oleh manfaat (bunga, Red) dana simpanan awal jamaah.” Persiapan berikutnya adalah Kemenag menjaring petugas haji untuk menyukseskan pelaksanaan rukun Islam yang kelima ini. Cepi mengatakan, petugas haji yang terlibat dalam pelaksanaan haji tahun ini mencapai 3.945 orang. Mereka ditempatkan di beberapa titik di Arab Saudi. Tugasnya juga beragam, mulai dari tenaga medis hingga pembimbing jamaah. (wan/c1/nw)

Khatulistiwa Line Ungguli 136 Tim Sambungan dari halaman 1

sejauh mungkin,” ujar Ketua Tim, Bambang Suhardi. Di masa depan konsep mobil hemat energi akan dikembangkan secara lebih luas. Polnep mengirim 2 tim, yakni Mesin Polnep 2 dan Mesin Polnep 3. Mesin Polnep 2 mengikuti kompetisi dengan kategori prototype, sementara Mesin Polnep 3 mengikuti kategori Urban Concept. Satu tim terdiri dari 7 orang. “Yang urutan keempat itu di kategori urban concept. Yakni mobil roda empat. Sementara pada kategori prototype yang beroda 3, kita berada di urutan ke 11,” kata Bambang. Persyaratan untuk mengikuti kompetisi ini cukup berat. Sebelum bisa mengirim karya ke Malaysia, tim terlebih dahulu diseleksi secara nasional. Dalam seleksi ini Polnep dinyatakan lulus. “Lolos ditingkat nasional saja sebenarnya cukup sulit. Karena banyak sekali perguruan tinggi di Jawa yang sudah lebih dulu mengembangkan berbagai konsep mobil hemat energi,” ujarnya. “Kami satu-satu tim yang lolos dari Kalimantan,” ujar Mahyus. Di Malaysia, mobil yang su-

dah dikirim pun harus diseleksi kembali. “Akan diukur ulang mengenai keefisienan bahan bakar. Juga segi keamanan, seperti kondisi rem,” ujar Bambang. Jika tes awal ini dinyatakan gagal, tim tidak bisa diikutsertakan pada kompetisi. “Sejumlah tim harus pulang lebih awal,” tambah Bambang. Beruntung dalam tes awal ini, mobil hemat energi yang diracang mahasiswa Polnep ini dinyatakan lolos. Tim yang lolos inilah yang diadu. Nilai tertinggi didasarkan pada jarak terjauh yang ditempuh kendaraan dengan penggunaan bahan bakar tertentu. “Kami menggunakan bahan bakar gasoline (bensin). Hasil terbaik kami adalah 91 km/ liter,” kata Bambang. Juara pertama yang diraih Institut Teknologi Bandung mampu mencapai 196 km/ liter. Pada target awal, Polnep memprediksi bisa menduduki peringkat ketiga. Tetapi rupanya ada kendala pada roda depan sehingga menghambat laju mobil. Bengkoknya besi pada roda depan ini diperkirakan terjadi saat pengiriman mobil ini ke Malaysia. Pengiriman mobil menggunakan jasa pengiriman barang. Mobil dikirim menggunakan ka-

pal satu bulan sebelum kompetisi berlangsung. “Mungkin saat mobil dibawa ada benturan atau hal lain sehingga roda bengkok,” ujar Bambang. Bengkoknya roda ini barus disadari saat kompetisi sudah mulai dilakukan, sehingga tidak ada waktu untuk melakukan perbaikan. “Sebenarnya jika roda tidak bengkok, jarak tempuh kendaraan bisa lebih jauh,” keluh Bambang. Dalam kompetisi di tahun depan, sejumlah kekurangan pada mobil ini akan terus diperbaiki. Pengerjaan mobil ini dilakukan selama 3 bulan. Biasanya mereka mengerjakannya usai pulang kuliah. Semua rancangan dilakukan oleh mahasiswa dan kemudian didiskusikan dengan dosen pembimbing. Sebagian suku cadang menggunakan suku cadang mobil dan sepeda motor yang telah dimodifikasi. “Kesulitan kami karena sejumlah suku cadang tidak ada di Pontianak. Itu harus didatangkan dari Jakarta. Bahkan ada yang harus dibeli dari Jepang,” tambah Bambang. Mereka merancang fungsi pengisian bahan bakar supaya lebih hemat dibandingkan mobil pada umumnya. “Selain itu, bodi dan kondisi aerodinamis juga sangat diperhatikan. Setiap

unsur akan sangat mempengaruhi seberapa hemat mobil ini,” ujarnya. Biaya merancang satu buah mobil diperkirakan mencapai 30 juta rupiah. Biaya ini sebenarnya masih tergolong murah. Biaya yang terbesar ada pada saat pengiriman mobil ini ke Malaysia. “Untuk pengiriman 2 buah mobil pulang pergi itu kami habis 60 juta,” ujar Mahyus. Selain biaya pengiriman, biaya transportasi 14 orang tim dan juga akomodasinya juga cukup besar. Beruntung Polnep mendapat dukungan dana, baik dari pemerintah kota Pontianak maupun sejumlah perusahaan swasta. “Kami mengucapkan terimakasih pada semua pihak yang telah membantu,” kata Mahyus. Meski mobil ini sudah tergolong hemat, masih perlu dilakukan berbagai penyempurnaan agar mobil ini bisa diproduksi secara lebih massal. Ke depannya konsep mobil hemat bahan bakar ini bisa direplikasi untuk industri. “Sekarang ini kan dunia terus menggalakkan berbagai mobil yang ramah lingkungan. Kami harap bisa menyumbang pemikiran ini bagi dunia,” ujar Mahyus. (her)

Syok Lihat Video Balita Piawai Merokok Sambungan dari halaman 1

Dia memaparkan, rata-rata usia merokok anak-anak di negeri Paman Sam dimulai pada umur 15 tahun. Dan, tidak tertutup kemungkinan ada remaja di bawah 15 tahun yang sudah merasakan rokok. Meski begitu, dirinya amat prihatin mengetahui tingginya jumlah perokok di Indonesia. Apalagi, usia mulai merokok di Indonesia tergolong cukup dini. Keprihatinannya itulah yang menjadi salah satu misi utama kunjungannya ke Indonesia kali ini. Varmus ingin memberikan pemahaman bahwa rokok secara ilmiah bisa memicu kanker, khususnya kanker paru-paru. Dan, merokok adalah faktor risiko terbesar penyebab kanker di Indonesia. “Memang, mengajak orang berhenti merokok tidak mudah. Tapi, pendekatan yang baik serta penjelasan yang logis tentang bahaya merokok bisa mengurangi pemakaian tembakau dengan dramatis. Siapa sih yang mau sakit,” papar Varmus. Yang terpenting, lanjut dia, ada aturan tegas terkait dengan pemakaian tembakau untuk melindungi kesehatan masyarakat, khususnya para remaja dan anak-anak. Suami Constance Louise Casey itu mengatakan, upaya menanggulangi rokok melalui regulasi cukup berhasil di Amerika. Berdasar penelitian di sana, peningkatan konsumsi rokok berjalan seiring dengan peningkatan kasus kanker, baik pada laki-laki maupun perempuan. Namun, sejak diberlakukannya peraturan yang ketat mengenai rokok, kasus kanker yang semula meningkat drastis, berangsur-angsur turun seiring berkurangnya konsumsi rokok. Meski begitu, Varmus tidak menyarankan adanya larangan untuk membeli produk tem-

7

bakau. Bahkan, menurut dia, larangan itu justru suatu kesalahan besar. “Karena akan muncul pasar gelap dan orang-orang yang sudah kecanduan rokok akan berusaha mendapatkan rokok secara ilegal. Akan ada konsekuensi-konsekuensi yang lebih merusak,” urai dokter berkacamata itu. Menurut rencana, hari ini (10/7) Varmus menemui Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dan Komnas Pengendalian Tembakau. Dalam pertemuan tersebut, ayah dua anak itu kembali akan menjelaskan secara ilmiah terkait bahaya rokok yang bisa menyebabkan kanker. Dia juga akan mendorong pemberlakuan aturan penggunaan produk tembakau. “Rencananya besok (hari ini, Red) saya membicarakan persoalan rokok dengan Bapak Presiden,” katanya. Varmus juga akan berbagi pengetahuan terkait penelitiannya tentang kanker yang dilakukannya puluhan tahun kepada kalangan akademisi dan peneliti di Indonesia. Seperti diketahui, berkat penelitiannya tentang genetis dasar kanker, Varmus bersama rekannya, J. Michael Bishop, menerima The Nobel Prize in Physiology or Medicine pada 1989. Selain itu, Varmus meraih California Scientist of The Year (1982), The Albert Lasker Basic Medical Research Award (1982), The Passano Foundation Award (1983), The Armand Hammer Cancer Prize (1984), The American College of Physicians Award (1987), dan berbagai penghargaan lain. Di balik kecintaannya pada riset kesehatan, pemilik nama lengkap Harold Elliot Varmus itu ternyata juga mencintai dunia sastra. Tidak asal suka, ilmuwan kelahiran 18 Desember 1939 itu bahkan menempuh studi S-1 Sas-

tra Inggris di Amherst University dan Harvard University untuk program S-2 di bidang yang sama. Varmus menceritakan, semula dirinya mendaftar di Amherst College untuk persiapan masuk sekolah kedokteran. Namun, kehidupan kampus yang menyenangkan membuat Varmus berubah haluan. Varmus mulai mengubah bidang studinya, dari science menjadi filsafat hingga akhirnya dia mantap memilih sastra Inggris sebagai bidang ilmu yang dipelajari. Kala itu Varmus juga menekuni dunia politik dan jurnalistik. Bahkan, dia menjadi editor koran kampus. “Bisa dibilang ini adalah salah satu keputusan besar dalam hidup saya, yang pernah saya buat. Bahkan, saya sempat terpikir untuk menjadi profesor di bidang ini (medis/kedokteran),” ujarnya. Varmus pun lulus dengan predikat magna cum laude. Pada 1961 Varmus melanjutkan program S-2 Sastra Inggris di Harvard University. Namun, baru tahun pertama di universitas ternama tersebut, Varmus sudah merasa bimbang dengan pilihannya. Dia merindukan impian menjadi pakar di dunia medis. Tanpa berpikir panjang, Varmus lalu mendaftar di Harvard University untuk mempelajari bidang medis. Namun, ditolak. Tidak patah arang, Varmus mendaftar dan diterima di Columbia College of Physicians and Surgeons. Selama belajar di sana, putra pasangan Dr Frank Varmus dan Beatrice Varmus itu nyambi bekerja di sebuah rumah sakit India. Dia juga pernah menjadi staf medis di Columbia-Presbyterian Hospital pada 1966-1968. Varmus mulai melakukan penelitian ilmiah ketika menjadi petugas dinas kesehatan di National Institute of Health (NIH). Di sana dia mempelajari gen bakteri

bersama Dr Ira Pastan. Sejak saat itu Varmus menjadi asisten postdoctoral Dr Bishop di University of California, San Fransisco. Selama perjalanan karirnya sebagai dokter peneliti, Varmus telah beberapa kali memegang jabatan di sejumlah institusi kesehatan. Di antaranya menjadi direktur NIH pada 1993”1999. Saat ini dia menjabat direktur The US National Cancer Institute (NCI) yang merupakan bagian dari NIH. Sampai sekarang lebih dari 300 makalah ilmiah dan lima buku yang dihasilkan Varmus. Salah satunya pengantar genetik dasar kanker untuk khalayak umum dan laporan ilmiah The Art of Politics of Science yang diterbitkan pada 2009. Varmus mengaku tidak menyesal akhirnya memilih fokus di bidang kesehatan. Apalagi, setelah meraih Nobel pada 1989. Dia mengungkapkan, hingga kini masih bisa menikmati kecintaannya pada karya sastra di sela-sela kesibukan sebagai dokter peneliti. “Kalau saya menekuni dunia medis, saya masih bisa membaca karya sastra. Tapi, kalau saya full di sastra, saya tidak akan bisa melakukan apa pun di dunia medis. Saya bahagia dengan pilihan yang saya buat,” ungkapnya lantas tersenyum. Beruntung, Varmus punya istri seorang jurnalis yang juga penyuka sastra. Di saat senggang, Varmus menghabiskan waktu dengan membaca karya-karya sastra bersama sang istri. “Selain jurnalis, dia penulis book review untuk koran. Kami banyak membaca bersama,” ujarnya. Saking cintanya pada karya sastra, Varmus banyak mengunduh karya sastra di IPad miliknya. Menurut dia, keberadaan IPad sangat membantu. Sebab, dirinya tidak perlu membawa buku ke mana-mana jika bepergian. (*/c2/ari) C m y k

Sambungan dari halaman 1

Suhartoyo kemarin. Haris melanjutkan, Fahd adalah temannya yang merupakan pengusaha dari Sumatera. Fahd tertarik mengikuti proyek DPID di Kabupaten Aceh Besar, Pidie Jaya, dan Bener Meriah. Karena itulah Fahd meminta Haris mengenalkan dirinya dengan anggota Banggar agar bisa melobi meloloskan anggaran proyek tersebut. Haris pun akhirnya berupaya membantu Fahd dengan Wa Ode yang merupakan anggota Banggar. Haris mengenal Wa Ode karena mereka berasal dari satu organisasi Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) dan sama-sama pernah mencalonkan diri sebagai anggota DPR RI dari Provinsi Sulawesi Tenggara dalam pemilu periode 2009-2014. Masih di bulan Oktober 2010, Haris kemudian berinisiatif menemui Wa Ode di Restoran Pulau Dua kawasan Senayan. Pertemuan tersebut juga dihadiri Syarief Ahmad orang dekat Wa Ode. Di sanalah Haris menerangkan ketertarikan Fahd dalam proyek DPID. Wa Ode pun menyanggupi akan membantu proyek yang membutuhkan anggaran Rp 40 miliar per kabupaten. “Waktu pertemuan, Wa Ode menyampaikan komitmen feenya antara 5-6 persen. Dia bilang, (fee) selesaikan di depan,” kata Haris. Tak hanya itu, Wa Ode minta agar Fahd segera menyerahkan proposal. Fahd pun langsung menyelesaikan proposal itu keesokan harinya. Haris lantas menyerahkan proposal yang sudah disusun Fahd ke ruangan Wa Ode di DPR. Pada 13 Oktober Fahd akhirn-

ya memenuhi janjinya untuk segera menyelesaikan urusan fee. Dia menyerahkan uang Rp 1 miliar melalui Haris dengan membuka rekening atas nama Haris di Bank Mandiri cabang DPR. Haris lantas meneruskan uang tersebut ke Sefa Yolanda yang merupakan staf keuangan Wa Ode. Melalui beberapa tahap, nilai uang yang disetorkan Fahd mencapai Rp 6 miliar sesuai dengan kesepakatan awal. “Wa Ode tahu tentang penyerahan uang itu. Setelah penyerahan uang ke Sefa, saya SMS atau telepon dia (Wa Ode),” imbuhnya. Seperti terdakwa lainnya, Wa Ode membantah sebagian besar keterangan yang disampaikan Haris. Menurutnya, Haris sudah melakukan pembohongan. “Pertemuan di Restoran Pulau Dua itu pertemuan ke empat dan sama sekali tidak membicarakan DPID. Soal komunikasi saya soal penyerahan uang tidak benar, saya tidak tahu soal transaksi dia dengan Sefa,” kata Wa Ode dengan nada tinggi. Majelis Hakim pengadilan tindak pidana korupsi (tipikor) membentak Haris Surahman, saksi yang dihadirkan Jaksa Penuntut Umum Komisi Pemberantasan Korupsi untuk sidang terdakwa kasus dugaan suap Dana Penyesuaian Infrastruktur Daerah Wa Ode Nirhayati.Politisi Golkar itu membuat hakim Pangeran Napitupulu gerah. Pasalnya, selain memberikan jawaban berbelit-belit, Haris juga menjawab pertanyaan hakim tidak sesuai dengan apa yang pernah diungkapkannya dalam Berita Acara Pemeriksaan (BAP). “Selain Fahd A Rafiq apa ada yang menghubungi anda mengurus proyek DPID?,” tanya Pangeran. “Tidak ada,” jawab

saksi Haris dalam sidang di Pengadilan Tipikor Jakarta, yang dipimpin Hakim Suhartoyo, Selasa (10/7). Jawaban tersebut menurut Pangeran tidak sesuai BAP. Setelah Hakim menegaskan agar Haris memberikan jawaban sesuai BAP, baru lah Sekjen MKGR itu mengaku bahwa selain dihubungi Fadh A Rafiq, dia juga dihubungi oleh Paulus Nelwan untuk proyek di Bener Meriah, Minahasa.“Iya,” aku Haris. “Tadi bilang tidak ada, tapi faktanya di BAP ada,” timpal Pangeran dengan nada tinggi. Kemudian jawaban Haris kembali membuat hakim geram. Saat ditanya soal uang Rp250 juta yang dititipkan Haris kepada pegawai Bank Mandiri DPR RI bernama Omi untuk ditransfer, hakim tanya apakah penitipan itu karena Haris kenal dengan pegawai Bank bernama Omi atau tidak. Namun dijawab Haris dia tidak mengenal Omi. Sementara dalam BAP Haris, dia mengenal pegawai Bank bernama Omi itu. “Bagaimana mungkin, Anda menitipkan uang sebesar itu ke Bank Mandiri padahal Anda tidak mengenal orang satu pun di sana,” tegas hakim Pangeran. Setelah ditegaskan lagi oleh hakim, akhirnya dia mengaku menitipkan uang itu kepada Omi karena disuruh oleh pegawai Bank bernama Gunawan yang dikenalnya. “Saya disuruh Gunawan Pak,” kata Haris. Bahkan, Haris juga mengaku tidak sering melakukan transaksi di Bank tersebut. Padahal dalam BAP diketahui Haris berkali-kali melakukan transaksi ke staf Wa Ode, Sefa Yolanda. Jawaban ini membuat Pangeran gelenggeleng kepala.(fat/jpnn)

Sabun Colek jadi Komponen Upah Minimum Sambungan dari halaman 1

yang disempurnakan tersebut pihaknya telebih dahulu telah mempertimbangkan berbagai aspek, termasuk kompromi dari berbagai masukan dan usulan yang berasal dari berbagai pihak. “Penambahan ini digunakan sebagai bahan keputusan untuk digunakan dalam pelaksanaan proses survey harga KHL yang baru dalam rangka penetapan upah minimum tahun 2013. Presentasi kenaikannya ini sudah lebih baik dibanding tahun-tahun sebelumnya,” kata Gus Imin

- sapaan akrab Muhaimin. Muhaimin mengatakan, pada dasarnya pertimbangan penetapan upah minimum tidak hanya KHL melainkan ada variable lainnya. Antara lain, produktivitas makro, pertumbuhan ekonomi, kondisi pasar kerja dan usaha yang paling tidak mampu (marginal). “Intinya, penyempurnaan aturan ini harus mengarah pada peningkatan kesejahteraan pekerja/buruh, produktivitas makro dan pertumbuhan daerah dan nasional,” imbuhnya. Lebih jauh Gus Imin menambahkan, Permenaketrans yang

baru menyangkut komponen survey itu bukan merupakan upah maksimum. Akan tetapi social safety net sebagai upah bagi pekerja lajang dengan masa kerja kurang dari satu tahun. “Ini hanya menjadi jejaring pengaman saja dan bukan upah pekerja yang sudah berkeluarga. Sedangkan di luar ketentuan tersebut, penetapan besaran upah ditekankan pada kesepakatan secara bipartit antara pengusaha dan pekerja/buruh yang dapat diatur melalui Perjanjian Kerja Bersama dan Perjanjian Perusahaan,” paparnya. (cha/ jpnn)

Pisah Demi Musik Sambungan dari halaman 1

Lagu ini terdengar unik karena selain memiliki karakter lagu pop yang kental, nuansa blues manis ketika memasuki chorus. Penggarapan musik ditangani musisi senior Erwin Bragi dan dirilis label PDP Plaza dengan Mas Pekik sebagai executive producer. “Sambutannya cukup baik,

hanya beberapa minggu sejak pemutaran serentak itu, single Asik-Asik Aja mulai masuk chart radio- radio di Tanah Air. Ini menandakan bahwa kehadiranku sebagai solois dapat diterima masyarakat,” Tiara berbangga hati. Sejauh ini, baru empat lagu miliknya yang sudah direkam. Tiga lainnya adalah Tak Tahan

Lagi, Aku Bosan dan Tak Mau Berpisah. Enam lainnya tinggal menunggu waktu, mengingat Tiara sudah mengantongi lebih dari 20 lagu karya sendiri yang siap direkam. “Mudah-mudahan di penghujung 2012 bisa menyelesaikan empat sampai lima lagu lagi, biar album perdananya bisa segera dirilis,” harap Tiara. (BCG)

Hambalang tak Layak Huni Sambungan dari halaman 1

Dua nama pegawai Kemenpora itu berinisial DK dan WM. Disebut-sebut, DK adalah Deddy Kusdinar, pejabat pembuat komitmen (PPK) dalam mega proyek senilai Rp 2,5 triliun itu. Sedangkan WM adalah inisial dari Wisler Manalu. Dia juga mempunyai perang penting sebagai panitia pengadaan barang dan jasa. Makin kuat keterlibatannya karena Wisler tercantum dalam dokumen tertanggal 24 November 2010 yang berisi usulan penetapan peringkat dan pemenang lelang. Meski informasi itu sudah sangat kuat berhembus, Busyro tetap meyakinkan awak media kalau pihaknya belum resmi menentukan keduanya sebagai tersangka. Artinya, bisa jadi KPK masih menunggu waktu yang tepat, atau itu pertanda bahwa yang menjadi tersangka adalah orang lain.“Sampai saat ini belum mengarah pada siapa yang jadi tersangka. Kami bekerja sesuai bukti yang ada, tidak hanya untuk mereka (DK dan WM) saja,” imbuhnya. Pernyataan itu sekaligus menjadi penegasan kalau KPK tetap tidak menutup pintu bagi Anas Urbaningrum untuk menjadi tersangka. Busyro menegaskan Ketum Partai Demokrat (PD) itu masih bisa menjadi tersangka asal alat bukti untuk menjeratnya cukup. Apalagi, sampai saat ini KPK masih melakukan penelusuran kabar mobil mewah yang dijadikan hadian oleh kontraktor ke salah satu fungsionaris PD. Nmun, untuk pemanggilan Anas kembali, Busyro menuturkan kalau itu tergantung oleh tim penyelidik. Dia hanya memastikan kalau kasus Hambalang masih sangat menarik untuk ditelusuri. Salah satunya, fakta penggelembungan dana proyek dari Rp 200an miliar menjadi Rp

2,5 triliun. Begitu juga dengan pengadaan tanahnya, Busyro menyebut kalau penyelidikannya akan dilakukan secara komperehensif. Oleh sebab itu, butuh waktu yang sangat lama. “Ada pembengkakan dana yang saat cepat. Kami memegang masalah akurasi, bukan karena KPK tidak bisa SP3. Murni untuk independisi,” tegasnya. Dia juga mengatakan kalau panjangnya perjalanan penyelidikan, termasuk sampai meminta 70an saksi, Busyro menyebut sudah ada bukti. Artinya, KPK tinggal melakukan ekspos untuk menentukan apakah sudah saatnya menaikkan status penyelidikan menjadi penyidikan. “Untuk tersangka, harus lewat forum ekspos yang dihadiri Satgas dan pipinan,” urainya. Sore hari, giliran pimpinan KPK Abraham Samad yang memberi kepastian belum adanya tersangka di kasus Hambalang. Tidak hanya itu, dia juga memastikan kalau kasus tersebut statusnya masih lidik, belum memasuki sidik meski ekspos sudah dilakukan sampai empat kali. “Penting untuk disampaikan supaya isu tidak menjadi liar, sebab di beberapa media menyebutkan kalau kasus Hambalang sudah punya dua tersangka,” urainya. Abraham menuturkan kalau pihaknya masih perlu untuk mempertajam penyelidikan lebih jauh. Atas dasar itulah, Samad menyebut bakal masih ada beberapa kali ekspose lagi. Dia berharap agar masyarakat bisa sabar menanti kejutan dari KPK. Yang pasti, saat ini pihaknya lebih hati-hati untuk menyampaikan perkembangan kasus dengan pertimbangan barang bukti. “Khawatir ada upaya menghilangkan barang bukti,” ujarnya. Fakta bahwa pembangunan proyek Hambalang bermasalah juga muncul dari sisi analisa

geografis. Kementrian Energi dan Sumber daya Manusia pernah melakukan penelitian bahwa wilayah Hambalang tidak ideal menjadi hunian warga. Hal tersebut disampaikan oleh Surono, Kepala Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) Kementrian ESDM. “Pada 2002 terjadi gerakan tanah atau biasa disebut longsor di desa Hambalang. Ada 70-an rumah saat itu terjadi gerakan tanah. Kami nyatakan saat itu tidak layak huni,” ujarnya di depan Panitia Kerja (Panja) Proyek Hambalang Komisi X DPR, kemarin (10/7). Menurut Surono, pemukiman di Hambalang tidak memungkinkan memiliki konstruksi dengan pondasi batuan keras. Jika dipaksakan, konstruksinya akan menelan biaya mahal dan tidak ekonomis. “Daerah itu dengan batuan dasar lembung, tidak mungkin tersedia air tanah. Tidak memungkinkan suatu kehidupan,” ujarnya.Daerah lembung, kata Surono, jika terkena air maka akan membubur dan licin. Hal itu menyebabkan lapisan atas mudah bergerak. Dalam hal ini, Surono menegaskan proyek Hambalang dibangun di lahan yang tidak layak huni. “Ini tidak bisa direkayasa dengan jalan apapun. Dia punya sifat dasar tanah seperti itu,” ujarnya menegaskan. Dia menambahkan, kondisi kerusakan yang terjadi di proyek Hambalang disebabkan lapisan tanah batu lembung yang rentan bergeser. Jika ada beban, batu lembung mudah tergelincir. Jika kena panas, maka bangunan akan retak-retak seperti yang terjadi di proyek Hambalang. “Kami datang bukan untuk menentukan siapa yang salah dan siapa yang benar, karena sudah jadi pemberitaan nasional maka kami lakukan penyelidikan disitu,” tandasnya. (dim/bay)


Pontianak Post

8

SOSOK

BAMBANG PAMUNGKAS

SISI LAIN

Twitter, 70 Persen Bercanda POPULARITAS Bambang Pamungkas tidak terbantahkan lagi di Tanah Air. Ketenaran pemain depan Persija Jakarta dan Timnas Merah Putih itu pun bisa dilihat dari jumlah follower (pengikut) akun Twitter-nya. Saat ini jumlahfollower pemain yang akrab disapaBepe itu mencapai angka 2.928.542 (per 8 Juli 2012) atau nyaris menyentuh angka tiga juta. Dia menjadi olahragawan tanah air yang akun Twitter-nya paling banyak pengikut. Lalu, apa arti Twitter bagi seorang Bambang Pamungkas? ”Twitter bagi saya adalah alat untuk belajar. Karena faktanya banyak dari orang-orang sukses yang berbagi ilmu, tip, dan pengalaman melalui twit-twit mereka. Twitter juga

ADELE pintar berahasia kepada publik. Hanya dua pekan setelah mengumumkan kabar kehamilan, muncul berita bahwa persalinan penyanyi 24 tahun itu tak sampai dua bulan lagi. Artinya, ketika mengunggah pesan sedang berbadan dua, Adele memasuki usia kehamilan lebih dari enam bulan. “Perkiraan kelahiran bayinya September nanti,” kata teman Adele sebagaimana dikutip dari Daily Mail. Jika cermat mengamati, sebetulnya tanda kehamilan penyanyi Someone Like You itu terlihat beberapa bulan terakhir. Pada Mei lalu kekasih Simon Konecki, 38, itu menolak terbang ke Amerika Serikat untuk menghadiri event bergengsi Billboard Awards. Pa-

jadi alat mencari informasi karena segala kejadian dan berita dari seluruh dunia dapat kita jumpai di Twitter dan sangat up to date,” ujarnya. Bepe yang ”bermain” Twitter sejak 7 Maret 2009 ini menyatakan, banyak hal penting yang dia “ocehkan” di Twitter. Dari yang sekadar bercanda hingga halhal yang sangat serius. ”Akan tetapi, ada satu hal yang selalu saya hindari. Yaitu berkomentar atau beropini secara serius mengenai hal-hal di luar profesi saya. Karena saya tidak ingin terjebak dalam situasi di mana saya ber komentar dengan berbekal pengeta huan yg minim. Bagi saya, Twitter itu 70 persen bercanda dan 30 persen serius,” bebernya. (ali/ c1/nw)

dahal, namanya sukses besar meraih 12 kemenangan. Beberapa pekan kemudian, saat menerima piala dalam ajang Ivor Novello Award di London, dia memakai dress hitam longgar seperti baju hamil. Saat itu Adele bahkan menolak menghadiri sesi jumpa pers pemenang. Dia juga emoh ketika diminta berpose untuk difoto. Itu tentu hal aneh mengingat sebelumnya Adele dikenal sebagai sosok yang cukup ramah kepada media. “Beberapa bulan ini Adele jarang keluar rumah. Jadi, dia berharap bisa menyimpan kabar kehamilan ini selama mungkin,” imbuh sumber itu. (c13/ayi)

Utangi IMF Indonesia Beli Surat Berharga

Pemenang Utama (Hadiah Yamaha Motor) Nama : Asmarahani Alamat : Jalan. Danau Sentarum Gg. Pak Madjid I No 9 Pemenang Hadiah Hiburan Muji SS Jalan Situt Mahmud Gg. Swasembada II Dalam Pontianak Utara Muhammad Rusdiansah Jalan. H. Rais A. Rahman Gg Bukit Saran Hendra Jalan Purnama Gg Purnama Melati No 8 B Hera Fitriani Jalan Siaga Gg. Amanah No 35 Priyanto Jalan Sulawesi Gg Karya Bhakti 3 No 23 SHANDO/PONTIANAK POST

CABUT UNDI: Wakil Direktur yang juga Pemimpin Redaksi Pontianak Post B Salman (berkacamata) beserta awak redaksi Pontianak Post dan perwakilan Yamaha, menarik undian Kuiz Tebak Juara Euro 2012 Pontianak Post-Yamaha, kemarin (10/7), di meja bundar ruang Redaksi Pontianak Post. Asmarahani menjadi yang paling beruntung karena berhak mendapatkan hadiah utama berupa satu unit sepeda motor persembahan Yamaha.

Eksekusi Perempuan, Taliban Dikecam Gara-gara Terlibat Skandal Cinta Segi Tiga KABUL – Aparat keamanan Afghanistan, kemarin, memburu seorang pria dari kelompok militan Taliban atas dugaan mengeksekusi mati seorang perempuan. Kasus ini menjadi heboh setelah beredar luas rekaman video yang menggambarkan pembunuhan berdarah dingin itu. Bahkan, eksekusi disaksikan banyak orang. Kelompok Taliban pun menuai kecaman. Dalam rekaman video itu, seorang perempuan ditembak mati di depan umum atas tuduhan berzina. Sembilan kali tembakan terdengar saat senjata diarahkan dari jarak dekat ke arah bagian belakang perempuan yang mengenakan burqa (busana yang menutupi seluruh tubuh, kecuali mata) ungu tersebut. Si eksekutor, pria Taliban, menggunakan senapan serbu AK-47. Setelah eksekusi itu, sorak-sorai penonton laki-laki yang menyaksikan peristiwa tersebut dari dekat terdengar. Aksi brutal itu terjadi di sebuah desa di Provinsi Parwan, sekitar 100 kilometer utara Kota Kabul. Mengutip sejumlah sumber, koran Inggris Daily Mail kemarin memberitakan bahwa eksekusi tersebut merupakan buntut dari cinta segitiga antara sang perempuan dan dua milisi Taliban. Perempuan berusia 22 tahun itu dilaporkan telah menikah dengan seorang militan Taliban, tetapi dia dituduh berselingkuh dengan seorang komandan Taliban. Lalu, rekaman video memperlihatkan sekelompok pria berjenggot menyaksikan sang eksekutor menembak kepala dan bagian belakang perempuan tersebut. Peristiwa tersebut diyakini terjadi di Kampung Qol, Desa Qimchok, Provinsi Parwan. Pelaku yang belum teridentifi kasi itu mengenakan baret oranye. Setelah menembak kepala si perempuan, dia terus memuntahkan peluru ke

ADELE

Melahirkan Dua Bulan lagi

Nama-nama Pemenang Kuiz Tebak Juara Euro 2012 Pontianak Post-Yamaha

Para pemenang utama maupun pemenang hadiah hiburan mohon datang ke Bagian Redaksi Lt 5 pada hari Kamis (12/7) mulai Pukul 09.00 – 16.00.

Rabu 11 Juli 2012

JAKARTA – Suara sumbang pemberian pinjaman USD 1 miliar kepada Dana Moneter Internasional (IMF), tampaknya, tidak akan banyak berpengaruh untuk menyetop rencana tersebut. Pemerintah berencana memberikan tambahan modal untuk IMF melalui pembelian surat berharga.’’Kita akan membeli surat berharga IMF, sehingga kita yang pegang,’’ tegas Gubernur Bank Indonesia (BI) Darmin Nasution seusai mendampingi Presiden SBY bertemu Direktur Pelaksana IMF Christine Lagarde di Kantor Presiden, kemarin (10/7). Dia menjelaskan, rencana tersebut akan dilakukan BI, bukan pemerintah. Darmin meluruskan, pinjaman tersebut tidak berarti uang dari cadangan devisa dikeluarkan lantas habis digunakan. Namun, pinjaman tetap dipegang dalam bentuk surat berharga. ’’Itu tetap diakui di dunia internasional sebagai cadangan devisa negara kita,’’ terangnya. Selain itu, dana tersebut hanya akan digunakan sebagai second line defense (cadangan) bagi IMF jika dana mereka kurang dari USD 100 miliar. Saat ini, dana IMF mencapai USD 436 miliar. ’’Kalau sampai menyentuh USD 100 miliar, baru dipakai. Sebetulnya, dari sisi penggunaannya, probabilitasnya kecil sekali,’’ kata mantan Dirjen pajak tersebut. Menko Perekonomian Hatta Rajasa menyatakan, persoalan pinjaman untuk IMF tersebut tidak dibahas dalam pertemuan SBYLagarde. Namun, dia menuturkan, dalam situasi global saat ini, Indonesia perlu berkontribusi untuk mencegah meluasnya dampak

krisis. ’’Kita harus memikirkan soal itu juga,’’ ujarnya. Meski tak masuk dalam materi pembicaraan dengan SBY, tampaknya, Lagarde paham bahwa wartawan bakal mengajukan pertanyaan soal pinjaman itu. ’’Saya tahu ini (pinjaman untuk IMF, Red) ada di benak kalian semua,’’ katanya dalam keterangan pers seusai pertemuan.Menurut dia, pinjaman tersebut merupakan komitmen para kepala negara saat pertemuan KTT G-20 di Los Cabos, pertengahan Juni lalu. ’’Komitmen yang telah dibuat para pemimpin, khususnya di Los Cabos, adalah hal yang harus dibawa pulang dan diputuskan di negara masing-masing. Itu bukan kepentingan saya untuk meminta,’’ ungkap mantan menteri keuangan Prancis tersebut. Lagarde menggarisbawahi, kontribusi dari negara-negara itu bukan hibah, tapi menjadi cadangan dari negara-negara yang berkontribusi. ’’Dana tersebut hanya akan digunakan sebagai cadangan,’’ tegasnya. Dia mengungkapkan, IMF memiliki 188 negara anggota. Dalam situasi krisis ekonomi, lanjut Lagarde, tidak ada negara yang kebal terhadap dampak krisis tersebut. Nah, IMF harus mampu merespons kebutuhan, baik dari negara berpenghasilan rendah, menengah, berkembang, maupun negara maju. ’’IMF ada di sini untuk semua,’’ ujar Lagarde.Sementara itu, Presiden SBY menuturkan, saat ini Indonesia berposisi di depan IMF, berbeda dari beberapa tahun silam. ’’Sekarang gagah sama IMF. Utang sudah dilunasi,’’ katanya sesaat sebelum menyambut Lagarde di Kantor Presiden. (fal/c5/nw)

F-PDIP Pertimbangkan Hak Angket atau Interpelasi AFP PHOTO / PARWAN PROVINCIAL GOVERNMENT

TRAGEDI: Inilah rekaman video saat pria Taliban menembak kepala seorang perempuan. Setelah dia roboh, pria itu menembaki tubuhnya. Tampak pula sejumlah pria menonton eksekusi tersebut.

bagian tubuhnya sambil berjalan mendekat. Juru bicara pemerintah Provinsi Par wan Roshna Khalid secara terpisah mengungkapkan bahwa identitas perempuan 22 tahun itu adalah Najiba. Dia menikah dengan seorang militan Taliban, dan diduga berzina dengan komandannya. ’’Dalam waktu satu jam, mereka (Taliban) memutuskan bahwa dia (Najiba) bersalah. Lalu, mereka menembaknya di depan warga desa,’’ terangnya. Aparat keamanan terus memburu pelaku pembunuhan berdarah dingin tersebut. ’’Kami telah

mengirim tim polisi ke wilayah tersebut,’’ ujar Abdul Basir Salangi, gubernur Provinsi Parwan. Dia menyatakan bahwa pemerintah tak punya perwakilan permanen di wilayah itu. ’’Namun, Taliban dan pelakunya sudah kabur ke pegunungan,’’ tambahnya. Kepada CNN, Abdul Basir Salangi menceritakan bahwa dua pria Taliban itu memang terlibat cinta segitiga dengan Najiba. ’’Tetapi, untuk menyelamatkan muka, mereka balik menuduh perempuan itu berselingkuh atau berzina,’’ kata dia. Tidak diketahui tanggal pengamC

m

y

bilan video eksekusi itu. Tapi, sejumlah pihak meyakini bahwa pembunuhan terjadi akhir Juni lalu. Video tersebut diserahkan oleh warga desa kepada pemerintahan Provinsi Parwan. Presiden Hamid Karzai mengutuk kejadian tersebut. Dia menyatakan bahwa eksekusi itu tak manusiawi dan bukan gambaran dari Islam. ’’Membunuh perempuan yang tidak diberikan kesempatan untuk membela diri adalah ciriciri pengecut. Kejahatan seperti itu tidak bisa dimaafkan dalam hukum Islam dan negara,’’ tegasnya. (AFP/ CNN/DailyMail/cak/dwi) k

JAKARTA—Anggota Komisi XI DPR dari Fraksi PDI Perjuangan, I Gusti Agung Rai Wirajaya, memertanyakan keputusan sepihak pemerintah yang akan memberikan pinjaman kepada IMF. Agung menilai aneh keputusan pemerintah memberikan pinjaman ke IMF itu. Sebab, di saat yang bersamaan, pemerintah justru meminjam dana ke pemerintah Australia, World Bank, dan Asian Development Bank (ADB). Sedangkan bunganya akan ditanggung rakyat melalui pembayaran pajak. Ia mengatakan, dalam waktu dekat pihaknya akan memertanyakan permasalahan itu secara resmi. Menurutnya, masalah ini akan dibicarkan dengan pimpinan Fraksi PDI Perjuangan. “Apakah kami akan menggunakan hak angket atau hak interpelasi untuk memertanyakan

masalah itu. Ini nanti akan kami bicarakan dengan pimpinan fraksi,” ucap Agung, Selasa (10/7), di Jakarta. Ia mengatakan, akan lebih banyak manfaatnya kalau dana itu disalurkan kepada masyarakat ketimbang diberikan kepada IMF. “Apakah IMF beri efek ke kita” Selama ini toh kita tak gunakan banyak dana IMF. Ini keanehan sikap pemerintah,” kata Agung lagi. Dia menegaskan, harusnya pemerintah juga membicarakan rencana pemberian pinjaman ke IMF itu dengan DPR. Sebab, sesuai dengan UU Keuangan Negara, setiap pembayaran modal pemerintah yang melebihi Rp100 miliar haruslah mendapat izin DPR. Menurutnya, hingga saat ini tak satupun unsur pemerintah yang mengajak Komisi XI DPR berbicara soal itu secara resmi.(boy/jpnn)


Metropolis Pontianak Post

KORAN

RABU 11 Juli 2012

Bukan Dua Versi masalah kuota jamaah haji di Kubu Raya kembali mencuat. Hal ini menyusul munculnya SK Gubenur Kalbar Nomor 391/ kessos/2012 yang dianggap kurang objektif, tidak transparan, adil dan proporsional bagi jamaah haji asal Kubu Raya. Sebetulnya, pihak Kubu Raya tidak lagi mempersoalkan kuota ini ketika Sekda Kalbar menerbitkan Surat Nomor 456/1152/Kessos-B tentang

Stok BBM Dijamin Aman

han masyarakat selama ramadan. Sales Area Manager Pertamina Kalbar, Putut Andrianto mengatakan, saat ini stok BBM dalam keadaan aman sampai dengan beberapa hari ke depan. Karena itu, warga tidak perlu khawatir. Bahkan, stok tersebut juga akan terus ditambah seiring dengan kedatangan kapal pengangkut BBM ke Kalbar. “Hampir setiap hari ada kapal datang. Untuk menghadapi puasa, stok kita akan terus di-update dan

akan kita stabilkan,” katanya kemarin. Selain menstabilkan stok, Pertamina juga akan berupaya untuk mendistribusikan BBM ke SPBU-SPBU dan masyarakat secara rutin

Stok Sementara BBM tok

S

s

akan teru

ditambah

• ke halaman 15 kolom 2

8.300kl Bertahan 6-7 hari

6.100kl Bertahan 6-7 hari

1.100kl dan sesuai jatah hingga ke kawasan perhuluan. Hal ini agar kebutuhan masyarakat dapat terpenuhi. Putut pun menyampaikan kabar baik terkait distribusi BBM ke kawasan perhuluan.

Bertahan 33 hari

PREMIUM

PONTIANAK - Pertamina Kalimantan Barat akan berupaya menstabilkan stok bahan bakar minyak (BBM) guna mencukupi kebutu-

Perbaikan Pembagian Haji Kalbar tanggal 20 April 2012. Dalam surat Sekda tersebut, kuota haji Kubu Raya ditetapkan sebanyak 305 orang. Na m u n , b e l a k a n g a n , muncul SK Gubenur Kalbar tanggal 21 Juni 2012 yang menetapkan kuota haji Kubu Raya hanya 179 orang. Menyikapi masalah ini, DPRD bersama calon jamaah haji Kubu Raya berencana untuk mem-PTUNkan dan menggugat supaya SK tersebut dibatalkan.

Sumber: Pertamina Kalbar per 10 Juli 2012

SOLAR

PONTIANAK - Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat membantah ada dua versi kuota haji 2012. Kepala Biro Kesejahteraan Sosial Sekretariat Daerah Kalbar, Susanto Tri Nugroho mengatakan, kuota haji yang sebenarnya adalah yang sesuai dengan surat keputusan gubernur. “Surat sekda itu hanya mengusulkan. Yang betul itu

yang dari gubernur, begitu prosedurnya, bukan berarti ada dua versi,” katanya kemarin. Pihak pemprov juga tidak ingin menanggapi adanya rencana sejumlah calon jamaah haji dan DPRD Kubu Raya yang ingin mem-PTUN-kan masalah pembagian kuota haji ini. “Saya tidak mau tanggapi. Itu hak mereka kalau mau menggugat,” ujar Susanto. Seperti diberitakan,

MITA

Soal Kuota Calon Haji Kubu Raya

• ke halaman 15 kolom 2 GRAFIS : SIGIT /PONTIANAKPOST

HARYADI/PONTIANAKPOST

KURANG STERIL

KEPENDUDUKAN

Siapkan e-KTP ILUSTRASI : VIVIAN

PEMERINTAH Kabupaten Sintang siap u nt u k m e nyo ng song pembenahan data kependudukan melalui pelaksanaan program e-KTP yang dicanangkan pusat. Pemerintah Sintang juga optimis pada Desember 2012 seluruh masyarakatnya dapat tedata melalui program Milton Crosby

Pedagang makanan membuka lapak dengan tenda sederhana di kawasan Pelabuhan petikemas Pelindo.Tidak ada teguran dari pihak keamanan pelabuhan untuk larangan berjualan di kawasan tersebut.

Wacanakan Tampung Gula Ilegal Pramono PONTIANAK – Komisi Tripambudi C DPRD Kota Pontianak berwancana memasukan barang luar negeri untuk memenuhi kebutuhan masyarakat selama bulan puasa dan lebaran. Kepada Pemkot Pontianak dewan meminta mengkajinya apakah ada kemungkinan untuk itu. “Ini wacana saja. Kalau kebutuhan Kota Pontianak tidak tersedia, apakah memungkinkan untuk memasukan barang dari luar negeri,” ujar Ketua Komisi C DPRD Kota Pontianak Pramono Tripambudi, kemarin

Ini wacana saja. Kalau kebutuhan Kota Pontianak tidak tersedia, apakah memungkinkan untuk memasukan barang dari luar negeri

• ke halaman 15 kolom 5

BEKELIT

(10/7). Contohnya gula, masyarakat tidak tahu apakah gula yang beredar di Pontianak atau Kalbar selama ini selundupan at au l e ga l . Kebijakan Pemerintah Pusat pun, kata Pramono, masih mengimpor gula untuk memenuhi kebutuhan dalam negeri. Karenanya dia ingin Pemkot Pontianak melihat peluang tersebut. “Bagaimana kerangka

aturannya kalau seperti itu. Kalau ternyata legal dan sesuai aturan artinya tidak masalah kan,” tuturnya. Wacana itu berdalih untukmemenuhi kebutuhan masyarakat. Namun jika hal tersebut terhitung ilegal, tidak akan dilakukan. Persoalannya sekarang, gula dari Jawa kesulitan menyuplai kebutuhan Kalimantan termasuk Pontianak. • ke halaman 15 kolom 5

Ketika Biaya Pendidikan Kian Mencekik

Jual Tanah Warisan untuk Bayar Biaya Masuk Kuliah Meski biaya masuk kuliah tidak naik dibanding tahun lalu, biaya masuk kuliah bagi sebagian calon mahasiswa masih dirasa cukup tinggi. Terutama bagi mereka yang berasal dari keluarga dengan ekonomi menengah ke bawah. Misalnya saja seperti diakui Dian Lestari, mahasiswa yang baru saja dinyatakan lulus di Fakultas Hukum Untan. HERIYANTO, Pontianak “KALAU dilihat dari tahun sebelumnya biaya masuk ke Fakultas Hukum diperkirakan

mencapai Rp3 juta. Kalau ditambah dengan biaya lain tentu akan lebih besar lagi,” ujar Dian. Menurut Dian, jika melihat kondisi ekonomi orangtuanya, biaya ini masih cukup tinggi. “Ini masih cukup berat,” ujar Dian. Orang tua Dian bekerja di sebuah perusahaan perkayuan. Menurut Dian, penghasilan orangtuanya tidak mencukupi untuk membayar uang masuk kuliah ini. Karena itu, sembari menunggu aktifnya perkuliahan, saat ini Dian bekerja di sebuah hotel di Pontianak. Uang yang didapat nantinya akan digunakan untuk daftar masuk kuliah. “Kalau mengharapkan orangtua saja rasanya sulit. Karena itu saya coba membantu dengan bekerja,” ujarnya. • ke halaman 15 kolom 2

ILUSTRASI : KEKES

C

m

y

k

MUJADI/PONTIANAKPOST

KULIAH

Peserta ujian tulis SNMPTN yang lulus masih harus menanggung beban biaya kuliah yang cukup tinggi.


METROPOLITAN

10

BenQ GH700 21x Optical Zoom, 16 MP Tukar Kamera Anda dalam Kondisi Apapun dengan GH700 Semi Pro Kamera Anda Dihargai Rp500.000

BenQ GH700 Semi Pro.

SATU lagi promo dari BenQ, tukar tambah kamera Anda dengan Kamera BenQ GH700 Semi Pro. Kami selaku distributor BenQ di Kalimantan Barat memberikan kesempatan untuk para pencinta fotografi menangkap moment terbaik dengan BenQ GH700. Kamera bekas Anda tipe lama, rusak, cacat ataupun kamera analog dalam kondisi dan merk apapun kami hargai Rp500.000. Harga BenQ GH700 di pasaran Rp2.500.000, dengan membawa kamera bekas, Anda bisa membawa pulang BenQ GH700 seharga Rp2.000.000 plus bonus Memory 8GB. Ulasan tentang kamera BenQ

GH700; BenQ adalah perusahaan ternama di dunia sebagai penyedia produk gaya hidup digital, peluncuran perdana pada Januari 2012 dengan Kamera Semi Pro 1080p Full HD digital GH700 dan GH600. Kamera GH700 dan GH600 adalah pilihan utama penggemar fotografi yang menginginkan peningkatan kualitas dari sekedar kamera saku, karena GH700 memiliki Super Zoom 21x, dengan sensor CMOS BSI untuk kinerja yang unggul dalam cahaya rendah dan banyak fitur lainnya. Lensa 21x optical zoom yang kuat dengan mudah menangkap gambar yang tajam pada kecepatan tinggi dari jarak jauh.

SAMSUNG tak henti-hentinya menggempur pasar ponsel tahun ini. Bulan ini, pabrikan raksasa asal Korea Selatan itu akan merilis Galaxy Beam dan Galaxy Ace 2. Ponsel unik ini merupakan generasi kedua yang bentuknya jauh lebih tipis dibandingkan generasi pertama. Ponsel

BenQ GH700 menawarkan spesifikasi lebih tinggi. GH700 menggunakan sensor CMOS BSI buatan Sony yang juga memiliki resolusi 16 Mega Pixels. Sensor ini menghasilkan noise yang lebih rendah sehingga cocok saat digunakan untuk mengambil gambar pada kondisi cahaya rendah. Selain itu, kamera ini juga mampu merekam video dengan kualitas yang lebih baik, yaitu FULL HD 1080p dengan frame rate 60 frame per detik. Resolusi 1080p Full HD, 60 frame per detik dengan zoom, serta audio surround sound luar biasa melengkapi performa video yang jernih. GH700 memiliki tombol perekaman seketika untuk mulai merekam sehingga tidak ada momen yang terbuang. Di samping itu, pengguna dapat menekan tombol rana selama proses perekaman untuk mengambil foto. GH700 meningkatkan pengalaman penggunanya dalam mengambil gambar dengan lensa wideangle 25mm, layar LCD 460k 3 inch yang lebar, fungsi OIS, fungsi super-makro 1 cm, HDR III, dan modus pengambilan gambar terus menerus sebanyak 16x. GH700 dengan Mode BSI CMOS Handheld Night Shot memberikan gambar yang jelas dalam lingkungan yang pencahayaannya rendah, bahkan ketika menggunakan rasio zoom yang tinggi. Kamera akan mengambil beberapa gambar otomatis dan menggabungkannya ke dalam satu foto yang jernih dan jelas. Jadi segera kumpulkan kamera Anda yang rusak, cacat atau tipe lama untuk kami hargai Rp500.000. Langsung saja antarkan ke Showroom BenQ di Ayani Megamal lantai 2, telp. 0561-764094. Buruan! Promo ini mulai 9 Juli 2012 (Senin depan) hingga 15 Juli 2012, pukul 10.00-22.00. BenQ GH700 yang kami sediakan terbatas, hanya 100 unit. (d1/biz)

Pontianak Post

Pakai Agrodyke Panen Padi Sungai Raya Melimpah Agrodyke Pupuk Organik Ramah Lingkungan

FOTO IST

PANEN PADI: Kadis Pertanian Peternakan KKR (tiga dari kanan) memanen padi petani Desa Parit Baru. Panen melimpah setelah petani menggunakan pupuk Agrodyke.

PETANI Desa Parit Baru Sungai Raya, Kubu Raya bersuka cita, Selasa (10/7). Pasalnya, panen tanam gadu kali ini melimpah, petani bahagia. Panen perdana, kemarin dilakukan secara simbolis oleh Kepala Dinas Pertanian dan Peternakan KKR Ir suharjo MM dan jajaran. Tidak hanya padi yang sehat membuat petani bersuka cita, timbangannya pun lebih dari biasanya. Biasanya dalam satu hektar padi yang dipanen hanya empat ton lebih, namun sekarang satu hektarnya lebih dari lima ton. Apa sebabnya? Ternyata sejak penanam beberapa bulan lalu, petani Desa Parit Baru menggunakan pupuk organik Agrodyke. Tidak dapat dibantah, pupuk tersebut turut andil membuat panen tanam gadu tahun

ini melimpah. Ketua Gabungan Kelompok Tani Sanghiang Sri, Anung Supandi mengaku hal tersebut. Salah satu perbedaan menonjol setelah menggunakan Agrodyke adalah timbangan. “Kalau dengan pupuk lain hasilnya tidak akan seperti ini,” katanya. Memang baru kali ini Anung dan Gapoktannya menggunakan Agrodyke, tetapi dia mengaku ketagihan setelah melihat hasilnya, kemarin. Satu karung padi dengan pupuk lain beratnya hanya 40 kilogram, tetapi setelah menggunakan Agrodyke, satu karung bisa 46 hingga 50 kilogram. “Banyaknya sama tetapi timbangannya berat. Jelas petani menjadi untung,” ungkapnya. Kadis Pertanian dan Peternakan KKR Ir Suharjo MM turut bahagia

Galaxy Beam dan Galaxy Ace 2 Disiapkan ini terlihat terakhir pada acara MWC di Barcelona. Ponsel tersebut akan mendukung 15 lumens projector pada bagian atas ponsel.

Rabu 11 Juli 2012

Smartphone ini dibekali dengan Android OS versi 2.3 Gingerbread. Juga telah dibenamkan prosesor Dual-core 1 GHz Cortex-A9. Untuk memanjakan mata pengguna Sam-

sung Galaxy Beam telah dibekali layar Super AMOLED capacitive touchscreen 16 juta warna dengan resolusi 480 x 800 pixel. Samsung Galaxy Beam dibekali dengan

dengan panen melimpah tersebut. Hasil ini tak terlepas dari peran Balai Penyuluh Pertanian Sungai Raya yang turut membina petani. Dia juga berterimakasih pada Agrodyke yang bekerjasama meningkatkan hasil pertanian Kubu Raya dalam hal ini padi. “Mudah-mudahan kerjasama ini berlanjut,” ucapnya. Kepala BPL Sungai Raya Yarini mengungkapkan, hasil panen kali ini memang sesuai harapan. Hasil ini pun karena peran aktif petani dan pihak swasta. Swasta dimaksudkan dalam hal ini adalah pupuk organik Agrodyke. “Karena peran kita semua petani menuai hasil baik kali ini,” tuturnya. Direktur CV Banyu Aji Alam, penyalur resmi pupuk organik Agrodyke, Rokhman mengatakan, tidak hanya petani Desa Parit Baru menggunakan pupuk tersebut. Sebagian besar, bahkan dapat terhitung hampir semua petani di Kecamatan Sungai Raya saat ini telah memercayai Agrodyke untuk sawahnya. “Semua sawah di sepanjang Jalan Ayani II menuju bandara menggunakan Agrodyke. Selain Sungai Raya, petani Kecamatan Terentang juga pakai pupuk ini. Hasilnya bisa dilihat sendiri, sudah terbukti,” katanya. Agrodyke dapat dipesan dengan menghubungi Rokhman pada nomor handpone 081352240509. Dengan Agrodyke, tanah semakin gembur, merangsang dan memperbanyak anakan produktif, malai padi bertambah panjang, gabah semakin bernas, rasa nasi enak dan tahan basi, hasil panen menjadi organik,tidak mengandung bahan berbahaya. (c5/biz)

8 GB memori internal dan 768 MB untuk RAM. Juga memiliki kamera 5 MP resolusi 2592 x 1944 pixel. Kamera autofokus dan lampu LED. Selain Galaxy Beam, Samsung juga mengumumkan Galaxy Ace 2. Ponsel budget paling populer dalam lini Samsung. (die)


Pontianak Post

l

halo publik

Rabu 11 Juli 2012

11

Hanya Jalan Gajah Mada Satu Arah Sudah empat kali Malam Minggu, saya berkeliling mengikuti program satu arah di kota Pontianak. Saya masuk dari Jl. Imam Bonjol, di perempatan Hotel Garuda berbelok ke kiri menyusuri Jl. Pahlawan lewat jalur kanan. Di perempatan Pasar Flamboyan berbelok ke kanan me-

nyusuri Jl. Gajah Mada juga lewat jalur kanan. Di perempatan Jl. Diponegoro berbelok ke kanan langsung masuk Jl. Diponegoro (jalur kiri). Di perempatan Jl. Tanjung Pura berbelok ke kanan lewat jalur kiri menuju ke perempatan Hotel Garuda lagi. Dua kali saya menyusuri rute ini, yaitu sekitar pukul 18.00 dan antara pukul 20.00-21.00 selama ke empat malam Minggu itu. Kesan saya: 1. Sepanjang Jl. Veteran di jalur kanan pada bagian awal lengang, di sekitar pasar Flamboyan padat. 2. Sepanjang Jl. Gajah mada lajur kanan lengang, lajur kiri padat merayap. Terutama mendekati perempatan Jl. Gajah Mada. 3. Sepanjang Jl. Diponegoro

lancar, kecuali mendekati perempatan Jl. Tanjung Pura. 4. Sepanjang Jl. Tanjung Pura lajur kiri padat merayap. 5. Jumlah polisi yang bertu-

gas sepanjang Jl. Gajah Mada jauh lebih banyak dibandingkan dengan di Jl. Tanjung Pura. 6. Pemakai Jl. Tanjung Pura tidak hanya mereka

yang punya kepentingan ke daerah sekitar Jl. Tanjung Pura, tetapi sebagian besar justru mereka yang akan ke kota seberang melalui jembatan Tol. 7. Sebaliknya, di Jl. Gajah Mada justru lebih banyak mereka yang punya kepentingan ke sekitar jalan itu. Pada umumnya mereka yang akan rekreasi. Saran saya, sebaiknya hanya Jl. Gajah Mada yang dibuat satu arah. Dari Pasar Flamboyan ke perempatan Jl. Diponegoro. Sehingga, kepadatan Jl. Tanjung Pura dapat diturunkan karena mereka yang akan ke seberang dari arah Jl. Pahlawan dapat langsung tanpa berputar melalui Jl. Gajah Mada, Diponegoro, dan Tanjung Pura. Biarlah Jl. Gajah Mada padat, tetapi tetap nyaman karena tujuan sebagian besar mereka yang melewati jalan itu lebih cenderung untuk bersantai. Demikian juga, jumlah personel polisi dapat dikurangi. Masih banyak tempat lain yang perlu dijaga. Semoga! Leo Sutrisno Komplek Untan P.13 Pontianak.

Satu Pohon untuk Siswa Baru GLOBAL warming (pemanasan bumi) sebisanya harus dicegah. Untuk itu, marilah mulai sekarang kita benar-benar menerapkan penghijauan. Reboisasi atau menanam kembali harus dilakukan secara berkala. Misalnya, berbagai sekolah atau kampus yang saat ini mulai sibuk menyiapkan agenda rutin, yakni penerimaan siswa/mahasiswa baru, bisa menambahkan syarat bagi calon siswa yang diterima atau para wali murid atau calon mahasiswa. Mereka diwajibkan membawa satu pohon untuk ditanam di area sekolahan, kampus, ataupun di luar sekolahan,

seperti pinggir-pinggir jalan. Bisa berupa pohon buah atau pohon peneduh lain. Jika perlu, para guru pun bisa ikut menyiapkan satu pohon pada setiap tahun pelajaran baru sekolah. Bisa dibayangkan, dalam setahun pelajaran baru sekolah atau kampus, berapa pohon yang disumbangkan untuk lingkungan. Selain itu, kita telah mengajari para generasi penerus untuk lebih mencintai alam. Dengan program tersebut, kita telah melakukan tindakan nyata untuk mencegah dampak global warming serta mencintai pohon.

Kecewa XXI Theatre Mohon kepada Manajemen XXI Pontianak pelayanannya kurang memuaskan. Saya sering nonton film disana dan sering kecewa. Terakhir, saya nonton film Snow White and Huntman di teater 2 jam 7 malam tgl 26 Juni 2012, terjadi putus film ditengah jalan dan tak ada 1 orang pun yang standby menjaga proyektor sehingga film terhenti sekitar 10 menit tanpa ada seorang petugas pun yang bisa bertanggung jawab. Setelah protes ke petugas jaga baru ditanggapi. Kejadian ini sudah 2x saya alami, yang dulu ketika nonton film Harry Potter juga demikian film terpotong, apalagi sekarang harga tiket dinaikkan. Saya pikir kurang wajar jika Ayani XXI menyandang nama XXI sedangkan kualitasnya jauh dari standar XXI. (081345729272)

Sertifikat Potong Hewan Untuk keamanan pangan dan mengurangi keraguan dari konsumen, alangkah baiknya setiap pemotong hewan diberikan sertifikat dari Dinkes dan Depag seperti halnya pengusaha air galon isi ulang. (085245671952)

Kelola Air Bersih

Selama kepemimpinan Bapak sudah banyak keberhasilan pembangunan yang dicapai sehingga kota Pontianak boleh dibilang sangat berubah dan maju. Cuma masalah pengelolaan air bersih lewat PDAM yang menjadi tanda tanya, kayaknya sudah jadi masalah klasik dan laten. Air terlalu sering tidak mengalir. Kalaupun ada, airnya keruh dan berlumpur. Padahal pengelolaan air bersih tidaklah memerlukan teknologi canggih alias sangat sederhana. Mudah-mudahan ada jalan keluar secepatnya. (warga Purnama, 081345743057)

Anis Anggraeni.

Iklan sebuah sarana yang paling efektif dalam memasarkan produk Anda.. Contact person:

(0561) 735071

C

m

y

k


komunikasi bisnis

12

Pontianak Post

Advertorial

Stroke Menahun dan Flu Tulang Pulih

Dengan Damar Propolis PENYAKIT stroke adalah penyakit yang kini banyak diderita oleh masyarakat Indonesia, penyakit ini umumnya disebabkan oleh pola hidup dan pola makan jauh dari sehat. Kenyataan inilah dialami Ai (51 tahun), ibu 5 orang anak dan 2 orang cucu yang tinggal di Cimindi Bandung ini, sudah 7 tahun tubuhnya disarankan mati sebelah akibat stroke. Selain itu, bicaranya menjadi kurang jelas (pelo) akibat syaraf mulutnya tertarik dan pengelihatannya pun menjadi kurang jelas. “Awalnya tensi darah saya tinggi, dan ketika bangun tidur tiba-tiba tubuh saya sudah mati sebelah dan bicara saya jadi pelo. Saya sudah ke dokter dan mencoba pengobatan alternatif tapi belum ada perubahan yang signifikan. Alhamdulillah sejak saya mengkonsumsi Damar Propolis secara rutin, kini kaki dan tangan saya sudah bisa bergerak secara perlahan, bicara menjadi jelas dan pengelihatan saya juga lebih terang,” ungkapnya bahagia seraya menyarankan orang lain mengkonsumsi Damar Propolis untuk keluhan berbagai penyakit.(Ai-Cimindi) Saat ini penyakit flu banyak macamnya, salah satunya adalah flu tulang. Penyakit ini menyerang tulang dan jika kambuh sakitnya mirip dengan rematik, dimana pada bagian tubuh tertentu terasa sakit luar biasa. Penyakit inilah sekarang

dialami Rosidin (55 tahun), ayah 4 orang anak dan 4 cucu mengaku sudah 3 tahun terkena flu tulang dan rematik. “Jika sedang kambuh sampai tidak bisa berdiri, salat pun saya duduk. Alhamdulillah, sejak disarankan mengkonsumsi Damar Propolis, keluhan flu tulang dan rematik saya reda. Bahkan kini saya sudah bisa salat dengan berdiri,” tutur pedagang yang tinggal di Cipacung Garut seraya menyarankan orang lain mengkonsumsi Damar Propolis untuk mengatasi berbagai macam keluhan penyakit. (Rosidin-Garut) Propolis adalah suatu zat yang dihasilkan oleh lebah madu yang dikumpulkan dari pucuk daun muda untuk kemudian dicampur dengan air liurnya. Propolis bersifat disinfektan yang dapat membunuh semua kuman. Damar Propolis dibuat dari propolis murni tanpa campuran alkohol sehingga terdapat 250 mg dalam setiap ml. Propolis merupakan salah satu keajaiban diturunkan Sang Pencipta bagi mahluk-Nya. Sebagian besar penyakit dapat ditumbangkan oleh zat yang dihasilkan oleh lebah ini. Bahkan untuk penyakit menahun seperti penyakit komplikasi dapat diobatinya, karena kandungan zat berfungsi sebagai antibiotik dan antimikroba tersebut tidak diragukan lagi. Damar Propolis, memiliki kandungan murni dan kompleks, sehingga Damar Propolis memiliki lebih dari 60 manfaat positif bagi tubuh dan lebih dari 300 jenis penyakit dapat diobatinya. Info lebih lanjut kunjungi www.damarpropolis.com. Atau hubungi telpon (0561) 791-3933/0812-5324-9757. Bagi Anda membutuhkan Damar Propolis bisa didapat di apotek/toko obat terdekat di kota Anda. Seluruh apotek/toko obat Pontianak. Kabupaten Pontianak: Mempawah, Apt Mempawah. Kota Singkawang: Apt Singkawang. Kabupaten Landak: Ngabang, TO Sehat, TO Baru, Apt Mariba. Bodok: TO Cemara. Sosok: Apt Sawit Farma. Kabupaten Sintang: TO Setia Budi.(a2/biz)

Atasi Rinitis & Asma secara Efektif Pengobatan Sinshe TCM yang Manjur, Satu-satunya di Pontianak HONGKONG Medistra TCM Pontianak yang beralamat di Jl. Agus Salim No. 126-Pontianak, merupakan pusat pengobatan penyakit kronis dengan metode TCM (Traditional Chinese Medicine), ada konsultan sinshe ahli TCM ternama, dengan herbal alami TCM telah berhasil mengatasi penyakit banyak pasien penderita. Menggunakan paduan pengobatan tradisional TCM & resep ilmu pengetahuan modern, resep kuno kekaisaran, resep pengalaman, resep rahasia turun temurun, khusus mengobati berbagai penyakit bandel, penyakit kronis dan penyakit yang sudah lama diobati namun belum sembuh juga. Hongkong Medistra TCM Pontianak dalam mengobati berbagai penyakit jenis akut maupun kronis antara lain: asma, radang hidung, radang tenggorokan, bronchitis, emfisema paru dan penyakit lainnya menerapkan metode TCM yang sudah memiliki sejarah sekitar 2.000 tahun, mengkombinasikan pengalaman para ahli pengobatan kuno, penelitian dan terobosan baru, digabungkan dengan teknologi tinggi modern. Ini setelah melalui penelitian bertahun-tahun, berhasil menciptakan terobosan terbaru herbal alami yang sangat berkhasiat untuk mengobati berbagai macam penyakit radang hidung dan tenggorokan serta asma sampai ke akar-akarnya, yakni San Lian He Xiao Yan Fang Fa dan Yi Tian Ding Chuan San. Metode pengobatan TCM ini memiliki hasil efektivitas yang sangat tinggi, persentase keberhasilannya sangat tinggi, tidak beracun, tidak memiliki efek samping, tidak peduli kondisi penyakit ringan/parah, usia tua/muda, riwayat penyakit panjang/pendek, rata-rata begitu konsumsi obat herbal akan terasa khasiatnya, rata-rata diobati sekitar 3-7 hari semua gejala penyakit berangsur menghilang, dengan obat 2-3 tahap pengobatan bisa diatasi, sesudah diatasi tidak mudah kambuh. “Dapatkan program promosi khusus bagi yang datang

berobat ke Hongkong Medistra TCM”. Untuk konsultasi dan pengobatan, hubungi: Hongkong Medistra TCM Jl. Agus Salim No. 126, Pontianak, telpon 0561-733268, 0821 52797 888.(Hari Minggu dan libur tetap buka).(a2/biz)

Diklatpim Tingkat III Angkatan 35-36

FOTO SEREMONI

SIMBOLIS: Endang Wiriadmi Tri Lestari kalungkan tanda peserta Diklatpim secara simbolis, didampingi Kartius dan Parbubu.

BADAN Pendidikan dan Pelatihan Provinsi Kalbar menyelenggarakan Diklat Kepemimpinan (Diklatpim) Tingkat III Angkatan 35 dan 36 di kantornya kemarin, Selasa (10/7), dan akan berakhir Minggu (9/9) mendatang. Pembukaan dihadiri Deputi Bidang Pembinaan Diklat Aparatur Lembaga Administrasi Negara (LAN-RI) Prof Dr Endang Wiriadmi Tri Lestari MSi. Gubernur Kalbar Drs Cornelis MH yang diwakili Asisten III Sekretariat Daerah Kalbar Kartius SH MSi mengatakan, Diklatpim merupakan salah satu solusi yang strategis. “Jika tujuan dan sasaran dari Diklatpim tercapai, maka harapan untuk membentuk pemerintahan yang responsif, transparan dan akuntabel dengan disertai nilai dasar kepemimpinan yang memiliki kejujuran, pandangan kedepan,

memiliki kompetensi dan mampu membangkitkan spirit bagi kehidupan berbangsa dan bernegara akan tercipta,” paparnya. Sementara itu, Gubernur menyambut baik tema yang diangkat yaitu optimalisasi prestasi olahraga dan penyerapan tenaga kerja di Kalbar. Mengenai olahraga, Gubernur meminta aparatur pemerintah hendaknya bisa memberikan dorongan kepada seluruh pemangku kepentingan di bidang olahraga untuk melakukan berbagai terobosan dan inovasi dalam pembangunan olahraga di Kalbar. “Lakukan pembinaan olahraga dengan baik, agar prestasi olahraga kita tidak jauh tertinggal oleh provinsi lain. Berikan perhatian yang sungguh-sungguh pada pembinaan atlet-atlet muda yang potensial dan berprestasi serta

kesejahteraannya,” paparnya. Sementara mengenai penyerapan tenaga kerja, Gubernur meminta aparatur pemerintah hendaknya dapat melakukan inovasi terhadap program ketenagakerjaan dalam rangka menciptakan lapangan kerja baru dan mengurangi pengangguran melalui program yang bersifat inovatif. “Namun demikian, program ketenagakerjaan yang dilakukan tersebut hendaknya merupakan upaya yang menyeluruh dan ditujukan pada peningkatan, pembentukan dan pengembangan tenaga kerja yang berkualitas, produktif, efisien, efektif dan berjiwa wirausaha sehingga mampu mengisi, menciptakan dan memperluas lapangan kerja baru serta kesempatan usaha baru,” paparnya. Kepala Badan Diklat Kalbar Parbubu Lumban Tobing SSos MM mengatakan, peserta diklat merupakan para pejabat eselon III dari SKPD Provinsi, Kabupaten dan Kota se-Kalbar yang berjumlah 80 orang, dengan rincian SKPD provinsi 20 orang, Kota Pontianak 10 orang, Kabupaten Pontianak dan Kapuas Hulu masing-masing empat orang, Ketapang sembilan orang, Sanggau, Kayong Utara dan Melawi masingmasing delapan orang, Sekadau enam orang, Kubu Raya dua orang dan Balai Pengamatan Dirgantara satu orang. Kurikulum mengacu kepada Keputusan Kepala LAN-RI Nomor 540/XIII/10/6/2001 tanggal 10 Agustus 2001, difasilitasi oleh Widyaiswara Badan Diklat Kalbar dan ditambah dengan materi teknis substantif lembaga yang disesuaikan dengan tema diklat. (d5/ser)

Rabu 11 Juli 2012

Dengan Kapsul WM

Kanker Kelenjar Getah Bening Sembuh COBA dibayangkan bila hal ini terjadi pada diri kita atau keluarga kita seperti dialami Gunawan Pujiono asal Jakarta Utara. Melalui telepon, Gunawan bertutur tentang penyakitnya kepada agen Kapsul WM di wilayah tersebut. Gunawan menderita getah bening di leher, setelah menjalani pemeriksaan dokter di sebuah rumah sakit ternama di Jakarta. Gunawan dinyatakan positif kelenjar getah bening stadium4, dan jalan yang terbaik hanyalah melalui operasi kata dokter. Beberapa bulan setelah operasi, kambuh lagi dan semakin banyak. Ada yang tumbuh ketiak, perut yang menyebabkan saya seperti orang hamil. Untuk operasi yang kedua kalinya tidak mungkin. Seorang teman menawari Kapsul WM sebagai silusinya, yang kebetulan agen Kapsul WM. Kurang lebih 2 bulan Gunawan mengkonsumsi Kapsul WM, merasa kaget karena kulitnya seperti melepuh yang disebabkan pecahnya kelenjar-kelenjar itu. Tapi, Gunawan tetap minum Kapsul WM sesuai dengan aturan, dan akhirnya semua benjolan-benjolan itu sudah hilang tanpa operasi. Semoga kesaksian saya ini bermamfaat dan menjadi pertimbangan bagi penderita kelenjar getah bening dan penderita penyakit lainnya, karena Kapsul WM sudah saya buktikan sendiri. Kapsul WM adalah dari kulit manggis pilihan yang mengandung kurang lebih 50 senyawa, mengandung antioksidan tingkat tinggi. Menurut para ahli farmasi dan pangan dari Amerika, Eropa dan Jepang sependapat dengan kulit manggis, mereka mengatakan bahwa senyawa yang ada di dalam kulit manggis berperan mengendalikan sel kanker dengan mekanisme apotosis atau proses bunuh diri, dan juga mengaktifkan sistim kekebalan tubuh dengan merangsang sel pembunuh alami yang berfungsi membunuh sel kanker dan virus.

Kapsul WM kulit buah manggis sudah terdaftar di sp Depkes 600.13.26 2002 dan sudah beredar di Pontianak: Apt Bintang, Apt Mandiri 1 dan 2, Apt Agung, Apt Mulia, Apt Merdeka Timur, Apt Gajah Mada, Apt Makmur 1 dan 2, Apt Utama, Apt Matahari. Apt Sehat, Apt Abadi, Apt Imam Bonjol, Apt MS Farma, Apt Amelia, Apt SR Dalam, Apt Pretty, Apt Sejahtera, Apt Siantan Jaya, Apt Anugerah dan Apt Gunawan Bersama. TO Jenaka, TO Batara, TO Sinar Abadi 1 dan 2, TO Fajar, TO S Lestari, TO Kapuas, TO Murni dan TO Timur. Sei Pinyuh: TO Ceria. Ngabang: Meriba. Singkawang: Apt Merdeka, Apt Sudarso, Apt Asean dan Apt Sari Farma. Ketapang: Apt Mulia, Apt Lestari Farma dan TO Sumber Sehat. Sambas: TO Santos Jl. Keramat. Mempawah: Apt Mempawah Jl. GM Taupik. Pinyuh: TO Ceria. Ngabang: Apt Meriba. Sanggau: Apt Yoga. Informasi lebih lanjut dan ingin menjadi sub distributor di daerah hubungi: 081 352 645 353. Hati-hati Kapsul WM dari kulit manggis tiruan, yang dijamin kualitas dan legalitasnya hanya Kapsul WM yang isi 80 kapul.(d2/biz)

Atasi Sesak Nafas

Pilih Susu Kambing Milkuma IYAN Affandi yang berusia 55 tahun kini memilih Susu Kambing Milkuma, untuk mengatasi keluhan asma yang sering mengganggu aktivitasnya. “Kalau asma kambuh, saya jadi sering batuk-batuk, nafas terasa berat, sesak sampai tidak bisa tidur karena batuk terus,” kata pria yang sudah 4 tahun menderita keluhan tersebut. “Sebelumnya saya sering kali berobat ke dokter dan mencoba bermacam-macam obat. Tapi sekarang, saya memilih minum Milkuma. Setelah minum Susu Kambing Milkuma ini selama 3 bulan, sekarang kondisi saya sudah lebih baik, berat badan pun naik,” terang guru spiritual tersebut. Dengan tubuh yang sehat, ia dapat menjalani aktivitasnya dengan nyaman. “Sekarang saya dapat beraktivitas normal kembali, mengajar tak takut asma kambuh,” ungkap warga Balikpapan Selatan, Balikpapan, Kalimantan Timur tersebut. Ia pun kini mengajak orang lain untuk merasakan manfaat Susu Kambing Milkuma ini. “Mari kita sehat bersama Milkuma,” ajak ayah 5 anak ini. Sebenarnya, banyak masyarakat kita belum mengetahui tentang manfaat yang terkandung dalam susu kambing. Berbeda dengan susu sapi, sesungguhnya susu kambing memiliki kandungan gizi lebih unggul, baik dari segi protein, energi, maupun lemak

mendekati Air Susu Ibu (ASI). Kini, hadir Milkuma, minuman serbuk susu kambing yang diproses secara alami, tanpa pemanis buatan dan bahan pengawet. Bahan dasarnya adalah susu kambing peranakan ettawa segar dan gula aren. Selain mengandung Riboflavin, vitamin B yang penting untuk produksi energi, susu kambing pun jarang menyebabkan alergi sehingga aman, dan bermanfaat untuk penderita sakit paru-paru. Satu gelas susu kambing memasok 20,0% dari nilai harian Riboflavin. Selain itu, mengkonsumsi Milkuma sebanyak 3 gelas sehari, bermanfaat menjaga daya tahan tubuh dan meningkatkan vitalitas. Fluorine yang terdapat dalam susu kambing bermanfaat sebagai antiseptik alami dan dapat membantu menekan pembiakan bakteri di dalam tubuh, serta membantu pencernaan dan tidak menimbulkan dampak diare pada orang yang mengkonsumsinya. Selain diproses secara alami, pakan ternak yang diberikan pun organik, sehingga menghasilkan susu lebih sehat dan bermanfaat bagi kesehatan. Ditambah kandungan gula aren bermutu tinggi sebagai pemanisnya, menjadikan Milkuma pilihan bijak untuk kesehatan seluruh anggota keluarga. Untuk memperoleh hasil yang maksimal, terapkan pola hidup sehat

seperti disiplin dalam pola makan, dan berolahraga, serta mengkonsumsi air putih paling sedikit 8 gelas/ hari. Dapatkan informasi lengkap tentang milkuma di www.milkuma. com. Saat ini, Anda bisa mendapatkan Milkuma di apotek juga toko obat terdekat di kota Anda, atau hubungi Kalbar: 082112248682, Pontianak: Apt Mandiri 2 Jl. Wahid Hasim, Apt Bintang Jl. Gajahmada, Apt Megasari Farma Jl. Veteran, Apt Matahari Jl. Tanjungpura, Apt Sejahtera Jl. Panglima Aim, Apt Amelia Jl. Sui Raya Dalam, Apt Siantan Jaya Jl. Khatulistiwa. Terdaftar di Depkes RI No. PIRT 6.09.3328.01395.(e5/ biz)

Luar Biasa Bersama Sem Sun SALAH satu parameter seseorang bisa disebut sebagai lelaki sejati, adalah ketahanan vitalitas kelelakian. Berapa lama dia bisa bertahan dan sejauh mana ia bisa memberikan hasil maksimal bagi pasangannya (isri). Namun demikian, potensi kesejatian pada dasarnya bisa dimiliki oleh semua lelaki, tergantung bagaimana mengelola dan merawat pontensi itu sehingga benar-benar berdaya guna. Kesejatian lelaki merupakan hal yang paling berharga dalam hidup setiap lelaki. Dan apabila lelaki tidak bisa menjalankan kejantanan vitalitas kelelakiannya, maka ini merupakan sebuah penderitaan, tidak bersemangat dan merasa kurang percaya diri terhadap pasangannya maupun di kehidupan sosialnya. Banyak cara untuk mengatasi hal tersebut, sehingga dapat berfungsi sebagaimana mestinya. Nah, agar potensi kelelakian alias vitalitas berdaya guna, khususnya untuk pasangan tercinta, solusinya praktis dan tepat ada pada formula Sem Sun (POM TR. 083 375 231), formula alami dalam bentuk kapsul yang bisa meningkatkan vitalitas kelelakian Anda. Diracik dengan teknologi tinggi di bawah pengawasan para staf ahli dalam bidang farmasi yang berpengalaman, formula Sem Sun aman dikonsumsi dan tidak ada efek sampingnya, karena berbahan dasar 100% alami. Formula ini mampu meningkatkan vitalitas kelelakian dan keperkasaan Anda. Formula Sem Sun berkhasiat mengatasi impotensi,

disfungsi ereksi (lemah sahwat), kekentalan sperma yang menurun, baik karena faktor usia (bertambah umur), faktor stres dan faktor yang lainnya. Hebatnya lagi formula Sem Sun tidak menimbulkan efek samping, karena dibuat dan diproses secara higienis 100% murni dari bahan alami pilihan yang bermutu tinggi. Dengan hadirnya produk herbal Sem Sun ini, diharapkan masyarakat Indonesia agar lebih bergairah mengarungi hidup berumah tangga dengan cinta dan kasih sayang bersama pasangannya yang sah saja. Khasiat alami dari formula Sem Sun mudah didapat di apotek dan toko obat terdekat di kota Anda. Pontianak: Apt Bintang Jl. Gajahmada, TO Sinar Abadi Jl. Gajahmada, Apt Irma Jl. Adisucipto 216, Apt Sahabat Jl. dr. Soedarso C47 depan RSUD. Soedarso, Apt Arwana Jl. Sui Raya 8 B, Apt Imam Bonjol Jl. Imam Bonjol, Apt Matahari Jl. Tanjungpura, Apt Kimia Farma Jl. Tanjungpura No.419. TO Murni Jl. Tanjungpura, Apt Seroja Jl. Agus Salim, Apt Assyifa Jl. KH Ahmad Dahlan, TO Fajar Jl. Komp. Yos Sudarso-Jeruju, TO Hidup Sehat Pasar Flamboyan, TO Sehat Pasar Flamboyan, Apt Prety Jl. Tanjung Raya II, Apt Anugrah Jl. Gusti Mahmud No.99A-Siantan, TO Kapuas Komp. Khatulistiwa Plaza, Apt Amelia Jl. Sei Raya, TO Hidup Segar Jl. Komp. Yos Sudarso Pasar Jeruju. Singkawang: Apt Singkawang Jl. Diponegoro. Sambas: The Santos J1. Keramat. Ketapang: Apt Medika Jl. Merdeka. Mempawah: Apt Mempawah Jl. GM Taufik. Lme service: 087880264705.(d2/biz)


Pontianak Post

Rabu 11 Juli 2012

Terima Mahasiswa Baru 2012/2013 UNIVERSITAS Muhammadiyah (Unmuh) Pontianak menunjukkan diri bahwa kampus yang beralamat di Jl. Ahmad Yani tersebut, masuk dalam deretan kampus unggulan di Kalbar. Hal tersebut ditunjukkannya melalui prestasi-prestasi yang diukir baik oleh dosen mapun mahaiswamahasiswinya. Berbagai prestasi ditorehkan diantaranya; Lomba Teknologi Informasi dan Komunikasi Tingkat Nasional di ITS pada Tahun 2010, wakil Unmuh Pontianak meraih juara VII Nasional dan Tahun 2011 juara IV Tingkat Nasional. Lomba Pemilihan Duta Mahasiswa Genre 2012 tingkat Provinsi Kalbar pada 13 April 2012 diwakili UKM PIK-M Cerita Sahabat meraih juara 1 putri dan juara 2 dan 3 untuk putra. Khusus untuk Juara 1 Putri mewakili Kalimantan Barat untuk Pemilihan Duta Mahasiswa Genre tingkat Nasional. Tahun 2012 PIK-M Cerita Sahabat masuk pada Tingkat Nasional sebagai PIK Tegak. Lomba Debat Bahasa Inggris Tingkat Propinsi Kalimantan Barat, Unmuh mengirim 1 TIM terdiri dari 2 orang mahasiswa Fakultas Perikanan dan 1 mahasiswa Fakultas Ilmu Kesehatan. Lomba Olimpiade MIPA Tingkat Nasional seleksi Tahap 1 mahasiswa Unmuh meraih juara 1, 3, 4, 5 Bidang Kimia, juara 1-3 Bidang Biologi. Seleksi tahap 2 sudah dilaksanakan di Banjarmasin dan pengumuman hasil seleksi tahap 2 bulan Mei 2012. Lomba Tartil Quran dan pembuatan Mading 3 dimensi yang diikuti mahasiswa Fakultas Agama Islam pada Tahun 2011 meraih Juara I lomba Tartil Quran dan Juara III lomba Mading

komunikasi bisnis

Unmuh Pontianak Bertabur Prestasi dan Beasiswa

FOTO IST

GEDUNG UNMUH: Kampus utama Unmuh Pontianak di Jalan Ahmad Yani

3D. Lomba mahasiswa berprestasi juara I Wilayah Kalimantan Barat atas nama Nisa’ mahasiswa Pendidikan Kimia. Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) juga terus meningkat baik dari segi proposal yang dikirim maupun yang mampu didanai dan yang lolos Pimnas. Tahun 2009 proposal dikirim sebanyak 24 lolos Pimnas 1, 2010 proposal dikirim 25 lolos 1, 2011 proposal dikirim 34 lolos Pimnas 2 dan 2012 proposal dikirim 67 menunggu pengumuman lolos Pimnas. Sementara Unmuh Pontianak juga bertabur Beasiswa. Pada Tahun 2012 dialokasikan sebanyak 50 orang mahasiswa dengan rincian 25 PPA dan 25 BBM, namun Unmuh terus mencoba menambah sebagai

13

Advertorial

cadangan sebanyak 19 orang. Usulan beasiswa telah diajukan kepada Kopertis Wilayah XI Kalimantan di Banjarmasin, informasi pengumuman yang disetujui belum hingga saat ini. Kemudian beasiswa dari Kopertais DEPAG setiap 15 orang sudah selama tiga tahun, dan beasiswa mandiri dari Universitas bervariasi bagi yang berprestasi dan belum mendapat beasiswa dari Pemerintah. Sementara Unmuh Pontianak sendiri telah membuka pendaftaran mahasiswa baru tahun akademik 2012/2013. Informasi pendaftaran Kampus I Universitas Muhammadiyah Pontianak, Jl. Ahmad Yani No. 111 Pontianak telp/fax. 0561-764571, website: www. unmuhpnk.ac.id cp Purnamawati, SE (081256583420).(d4/biz)

Jadilah Manajer & Akuntan Handal SEKOLAH Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Pontianak melaksanakan pendidikan dan penelitian terpadu untuk peningkatan kesejahteraan masyarakat dalam mendukung pembangunan nasional terutama yang berhubungan dengan pelaksanaan otonomi daerah, membina dan mengembangkansumberdayamanusia yang profesional dan mandiri. Penyelenggaraan pendidikan di lingkungan STIE Pontianak bersifat perangsangan belajar mandiri dan belajar terus-menerus dalam nuansa keahlian dan kepribadian. Program yang intensif dikembangkan dalam proses belajar mengajar, untuk menggalipotensi-potensipikirandanmental para mahasiswa yang tangguh dan percaya diri. Model-model program dimaksud meliputi: Kelas kuliah dengan sistem dan evaluasi menurut SistemKreditSemester(SKS),pelatihan dan studi kasus, pengenalan lingkungan profesi, kepribadian manajerial, perkuliahan mandiri dan otonomi, mahasiswa STIE Pontianak tak perlu menempuh ujian Negara sesuai SK MendiknasNomor184/U/2001,perkuliahandikembangkandenganberbasis kompetensi, dan program magang di instansi pemerintahan/swasta. Adapun visi yang mau dicapai STIE Pontianak yaitu bertujuan menghasilkan lulusan yang mandiri, profesional, berwawasan kedepan serta menjunjung tinggi nilai-nilai moral budaya untuk mendukung kesejahteraan masyarakat. Sementara misi yang dijalankan adalah, melaksanakan pendidikan dan penelitian terpadu untuk peningkatan kesejahteraan masyarakat dalam mendukung pembangunan nasional,

STIE Pontianak, Jl Sultan Hamid II (Eks Tol Kapuas-Landak) Gelombang II: 2 Juli-1 September 2012

terutama yang berhubungan dengan pelaksanaan otonomi daerah, membina dan mengembangkan sumber daya manusia yang mandiri secara profesional, mengembangkan dan memberdayakan ilmu pengetahuan dan teknologi berwawasan lokal, nasioanal dan global untuk meningkatkankesejahteraanmasyarakatdengan memberdayakan sumber daya STIE Pontianak secara optimal. Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Pontianak membuka pendaftaran mahasiswa baru tahun ajaran 2012/2013. Untuk program studi yang ditawarkan antara lain: Strata 1 Manajemen dengan konsentrasi Manajemen Keuangan, Manajemen Pemasaran,

Manajemen SDM dan Manajemen Perbankan. Strata 1 Akuntansi dengan konsentrasi Akuntansi Keuangan, Akuntansi Sektor Publik dan Akuntansi Manajemen. Dan Diploma 3 Akuntansi. Semua program studi telah terakreditasi. Pendaftaran gelombang II mulai dari 2 Juli sampai dengan 1 September 2012 . Untuk keterangan lebih lengkap dapat menghubungi Sekertariat Pendaftaran Mahasiswa Baru Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Pontianak, Jalan Sultan Hamid II No.163 Pontianak, telpon (0561) 7075717, Fax (0561) 6591833. Contact person Sukma Febrianti, SE MM (081345966767) dan Lidya Agustini SPd MM (081345478045).(d1/biz)

Pindah Lokasi di Jalan Sultan Abdurrahman

Ayam Penyet Wong Solo

STIE ‘Indonesia’, Mempersiapkan SDM Berkualitas di Bidang Manajemen (S-1) & Akuntansi (DIII) Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi/STIE ‘Indonesia’ yang kampusnya berlokasi di jalan Imam Bonjol No. 82-88 Pontianak, sebagai perguruan tinggi yang sudah memiliki komitmen untuk ikut berpartisipasi membangun bangsa di bidang pendidikan, ikut berpartisipasi aktif mempersiapkan SDM berkualitas, yakni menghasilkan tenaga Sarjana Ekonomi (SE) dan Tenaga Ahli Madya (A.Md) Akuntansi. Tujuannya adalah agar mampu berkiprah sebagai tenaga profesional didalam bidang Manajemen dan Akuntansi/Keuangan. STIE ‘Indonesia’ menyelenggarakan program studi Manajemen/SI (Sarjana Ekonomi dengan gelar S.E), program Studi Akuntansi/DIII. Ijin Penyelenggaraan : SK Dirjen Dikti Depdiknas 4875/D/T/K-IX/2010 & 4082/ D/T/2008, dan SK Mendikbud No 73/D/O/98

Wisuda STIE ‘INDONESIA’ Pontianak Ke XIV

1. Jurusan Manajemen/S1 (Dapat diselesaikan 3,5 tahun, gelar S.E./Sarjana Ekonomi) Konsentrasi: * Mnj pemasaran, *Mnj keuangan, * Mnj MSDM, * Mnj Perhotelan, * Mnj Perbankan (Syariah). * Prospek Karir Lulusan Perhotelan, Perbankan, Travel, perusahaan swasta/pemerintah. Semakin bertambahnya hotelhotel dan bank-bank di Pontianak dan Kalbar, membuat lulusan di bidang perhotelan, perbankan dan lain-lain semakin dibutuhkan. 2. Jurusan Akuntansi/DIII * Prospek Karir Lulusan Kasir, manajer/adm keuangan di perusahaan swasta/pemerintah, Hotel dan lain-lainnya Mengapa memilih kuliah di STIE ‘Indonesia’:

Kampus STIE Indonesia Imam Bonjol, bangunan beton megah berlantai 5 Informasi dan Pendaftaran : Kampus STIE Indonesia * Jalan Gajahmada No. 38 telp. 0561- 734762,739168 Pontianak * Jalan Imam Bonjol No. 82-88 telp. 0561-761307,761309 Pontianak www.STIEINDONESIA-PTK.AC.ID

Gratis satu buah HP untuk akses informasi akademik mahasiswa/i, dan lain-lain.

Beasiswa pendidikan Rp.500.000 untuk mahasiswa/i baru (selama Juli 2012)

Tes Masuk STIE ‘INDONESIA’ : 14 Juli 2012

1. Biaya kuliah di STIE ‘Indonesia’ Pontianak sangat terjangkau oleh mahasiswa/I (SPP Rp, 280.000,perbulan) 2. Semua ruang kuliah ber AC dan tidak ada ujian negara. 3. Lokasi kampus STIE ‘Indonesia’ Pontianak terletak sangat strategis di tengah kota dan tepi jalan protokol (Jalan Iman Bonjol No. 82-88) sehinggaakansangatmenghematbiaya transportasi mahasiswa selama menempuh perkuliahan di STIE ‘Indonesia’ Pontianak. (d2/biz)

AYAM Penyet Wong Solo yang telah lima tahun meramaikan kuliner Kota Pontianak, kini menempati lokasi baru di Jl Sultan Abdurrahman, sebelah Pengadilan Negeri kelas I Pontianak atau depan Swalayan Mitra Mart. Selama dalam renovasi ini, Wong Solo, menempati bangunan semi permanen. “Saya teringat masa awal awal dulu usaha. Yang penting bagi saya, anak-anak saya (karyawan, red) tidak sempat menganggur, yang lebih penting lagi para pelanggan tidak kehilangan menu-menu Wong Solo dan tidak kecewa ke mana harus mencari. Jadi saya pun mohon maaf apabila ada ketidaknyamanan tempat. Tapi insya Allah kualitas dan rasa lebih mantap akan selalu saya tingkatkan,” tutur Puspo Wardoyo, pemilik Ayam Penyet Wong Solo. Warung milik Puspo memang

sangat diminati masyarakat, tidak hanya di Pontianak, tetapi juga di kota besar lainnya di Indoesia, bahkan di Malaysia dan Singapura. Mengapa diminati setiap orang? Tidak lain adalah berkat tangan dingin Puspo yang mempunyai naluri masak sejak kecil dan merupakan warisan turun temurun. Seluruh menunya adalah hasil modifikasi dan kreasi mantan guru SMA itu. Maka cita rasanya berbeda dengan yang lain. Karena bukan belajar dari guru atau buku-buku masakan, sehinga cita rasanya tidak akan Anda temui di tempat lain walaupun menunya sama. Dirintis dari Kq-5 dengan modal Rp700 ribu, sejak 1991, setelah Puspo hijrah ke Medan. Dengan ketekunan, ketangguhan, dan ketaqwaan, sekarang Ayam Bakar Wong Solo tersebar di 40 kota besar di Pulau Sumatera,

Jawa, Bali, Mataram, Sulawesi dan Kalimantan, termasuk enam di Malaysia dan satu di Singapura. Walaupun sudah meng-global, masalah harga tidak usah khawatir karena kami mematok harga dan penyajiannya dengan cara Kq-5. Nasi ayam hanya Rp16 ribu / Rp21 ribu; sudah ada nasi, ayam, tempe goreng, sayuran, serta sambal sehingga dapat dinikmati oleh semua lapisan masyarakat. “MURAH MERIAH, ini kebahagiaan tersendiri bagi saya karena bukan hanya milik mereka yang berkantong tebal,” ujar Puspo sambil mengenang awal usaha Kq-5 dulu. “Menu belum lengkap jika belum makan ayam penyet khas Wong Solo dengan sambel cabe rawit uleg langsung em…em… pedese rek nendang tenan, hidung sumbat jadi plong,” tambah Presiden Poligami Indonesia ini. Apa rahasia sukses Wong Solo sehingga berkembang seperti sekarang? Ada rahasia khusus memang, sambil mengutip Al-Quran surah Almu’minun ayat 1-6 yang intinya orang mu’min yang beruntung adalah (1). Khusus dalam sholatnya, timbul jiwa kesalehan sosialnya (2). Meninggalkan pekerjaan sia-sia (bekerja keras) dijamin dapat harta, agar harta berkah halal dan berlipat ganda (3). Membayar zakat, sisihkan sebagian hartanya 10-30% untuk fisabilillah, InsyaAllah dijamin kaya harta kaya hati (4). Jagalah kemaluanmu (orang kaya harta dijamin sulit menjaga kemaluannya) (5). kecuali terhadap istri-istrinya (bukan selingkuhannya). Anda penggemar Ayam, silahkan datang ke Wong Solo buka jam 08.00-23.00 WIB Nasi kotak special komplit hanya Rp 16.000 /Rp 21.000. Hp : 0813 521 83522. (d1/biz)

Koperasi Alisa Khadijah ICMI Gelar Bazar LPI Piala Gubernur Resmi Dimulai KOPERASI Asosiasi Muslimah Pengusaha (Alisa) Khadijah yang merupakan Koperasi Wanita Ikatan Cendikian Muslim Indonesia (ICMI) Provinsi Kalbar, sejak Selasa (10/7) kemarin membuka bazar murah dalam rangka menyambut bulan suci Ramadan 1433 H. Bazar murah yang berlokasi di Jalan Karya Bhakti No. 16 Pontianak, dibuka secara resmi oleh Ketua ICMI Kalbar Drs. H Ilham Sanusi. Menurut panitia penyelenggara Dra. Rusnila Hamid, MSi, bazar murah tersebut akan digelar hingga 17 Juli 2012. “Kegiatan ini dalam rangka membantu masyarakat kurang mampu dalam menyongsong Ramadan 1433 H,” katanya. Selain itu, lanjut dosen STAIN Pontianak ini, bazar murah juga dalam rangka memperkenalkan keberadaan Koperasi Wanita Alisa Khadijah secara luas kepada masyarakat. “Bazar ini juga sebagai wahana memperkenalkan produk-produk dihasilkan anggota Alisa Khadijah,” katanya. Sementara Ketua ICMI Kalbar H. Ilham Sanusi, dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada Koperasi Alisa Khadijah yang telah membuka bazar murah, guna membantu masyarakat menyambut bulan suci Ramadan. “Saya lihat respon masyarakat sangat bagus, karena memang dijual dibawah

FOTO IST

BAZAR: Ilham Sanusi didampingi Rusnila Hamid dan kepanitiaan bazaar serta pengunjung dibadikan usai dibukanya bazar.

harga pasar. Melihat hal ini saya rasa ini bisa dikembangkan di lokasi yang lain tidak saja di Kelurahan Akcaya Pontianak Selatan,” pesannya. Kegiatan yang menyentuh langsung kepada masyarakat seperti bazar murah, kata Ilham, akan membuat Koperasi Alisa Khadijah lebih dikenal di masyarakat. Bazar yang digelar Alisa Khadijah menyediakanbarang-barangkebutuhan pokok seperti beras, gula, tepung, mentega, sirup, sabun, pasta gigi, kue-

kue & makanan ringan, pakaian dan akcecoris serta hiasan bunga. Bazar yang dibuka mulai pagi pukul 08.0017.00 tersebut mendapat sambutan antusias dari masyarakat sekitar. Pada sekitar pukul 09.00 setelah acara resmi dibuka, beberapa barang sudah terlihat habis. Bazar tersebut juga melibatkan mahasiswi-mahasiswi STAIN Pontianak dalam melayani masyarakat, yang memanfaatkan keberadaan bazar murah Koperasi Alisa Khadijah.(d4/ser)

LIGA Pendidikan Indonesia tingkat Provinsi Kalimantan Barat tahun 2012 resmi dibuka Selasa (10/07) kemarin, di Lapangan Ball Keboen Sajoek. Pembukaan ditandai tendangan pertama oleh Asisten II Setda Kalbar, Lensus Kadri, SH MH mewakili Gubernur Kalbar, Cornelis MH. Liga Sepakbola Pelajar yang merupakan ajang seleksi Tim LPI untuk mewakili Kalbar ke Liga Pendidikan Indonesia Tingkat Nasional di Jakarta tersebut, diikuti 6 tim untuk tingkat SMA yakni Tim SMA Taman Mulya Kubu Raya, SMK N 1 Mempawah Hilir, SMA St Fransiskus Asisi Bengkayang, SMK Amaliyah Sekadau, SMAN 1 Sintang dan SMA Kristen Ekklasia Melawi. Untuk tingkat SMP 8 tim masing-masing SMPN 2 Kota Pontianak, SMPN 4 Kubu Raya, SMPN 14 Kota Singkawang, SMPN 2 Sei Raya Bengkayang, SMPN 1 Sekadau Hilir, SMPN 4 Sintang, SMPN 1 Belimbing Melawi dan SMPN 7 Putusibau Kapuas Hulu. Ketua panitia Dra. Hj Utin Kusumawaty, MSi yang juga Kadispora Kalbar dalam laporannya mengatakan, tujuan digelarnya LPI dalam rangka meningkatkan prestasi olahraga khususnya cabang olahraga sepakbola sebagai wadah pembinaan generasi muda, memotivasi atlet pelajar khususnya atlet sepakbola yang selama ini dibina Dispora/Bapora, Dinas

FOTO IST

PEMBUKAAN: Pertandingan pembuka LPI antara SMK Ekklesia Melawi Vs SMK Amaliyah Sekadau.

Pendidikan atau instansi lain serta pengurus cabang olahraga sepakbola masing-masing kabupaten/kota seKalbar. “Ini juga dalam rangka seleksi tim LPI Kalbar ke tingkat nasional di Jakarta pada 11-18 September 2012,” katanya. Kegiatan yang mengangkat tema Melalui LPI tingkat Provinsi Mari Kita Kembangkan Sportivitas dan Persaudaraan, melalui olahraga yang berimplementasi terhadap pembangunan watak serta karakter bangsa ini diselenggarakan selama lima (9-14 Juli 2012) bertempat di lapangan PSP dan lapanganSMAN8Pontianak.JuaraLPI ini akan mendapatkan piagam, trhopy tetap dan uang pembinaan sebesar Rp25 juta untuk juara I. Sementara gubernur dalam sambutan yang dibacakan Asisten II Setda

Kalbar mengatakan, Pemprov Kalbar menyambut baik dan mendukung penuh pelaksanaan LPI sebagai kegiatan positif yang dirasa dapat memberdayakan dan meningkatkan kualitas SDM, untuk menunjang sportivitas pembangunan keolahragaan, kesehatan dan mental spiritual masyarakat. “Pembangunan keolahragaan perlu ditingkatkan dan disebarluaskan, mulaidaripelajartingkatpendidikandasar hingga ke perguruan tinggi. Tujuannya mencapaiterwujudnyamanusiaIndonesia seutuhnya yang selaras, serasi dan seimbang antara pertumbuhan jasmani dan perkembangan rohani,” pesannya yang juga mengatakan LPI PialaGubernurdigelardenganharapan akan melahirkan atlet potensial untuk dikembangkandandieksplorasisecara optimal.(d4/ser)


14 KEPSEK

Siap Dikritik Siapa pun KEPALA Sekolah SMAN 1 Sungai Raya, Jumadi berjanji jabatan yang dipegangnya sebagai pemimpin salah satu sekolah favor it di kabupaten terbungsu di Kalbar ini, tidak akan membuatnya terbuai dan berlehaleha. ”Saya siap dikritik demi perbaiJumadi kan pendidikan,” kata dia ketika mendatangi gedung Graha Pena Pontianak Post, Selasa (10/7) sore. Kedatangan kepsek yang pernah bertugas di Kecamatan Sungai Ambawang dan Toho ini sekaligus ingin berkenalan dengan kru Pontianak Post. Apalagi sehari sebelumnya “meledak” pemberitaan mengenai PSB karena ada dana sumbangan Peningkatan Mutu Siswa (PMS) sebesar Rp1 juta termasuk dana pakaian batik sebesar Rp135.000 perlembar. “Untuk sumbangan PMS merupakan hasil kesepakatan bersama antara orang tua murid dan komite sekolah. Dana ini peruntukannya juga terarah dan dapat dipertanggungjawabkan. Dana itu langsung masuk ke bendahara. Nanti juga akan ada bon pengeluarannya buat apa,” kata dia.Misalnya, kata Jumadi, di SMAN 1 sekarang terdapat 1.100 pelajar. Selama ini hanya punya satu lab komputer. Jelas ini tidak memberikan pelayanan kepada anak didik secara maksimal. Ruangan kelas juga tidak ada kabel dan lampu penerangan. Belum lagi pelajaran listening harus mempergunakan towa semacam alat pengeras suara. ”Jelas ini memprihatinkan. Makanya kami ingin peralatannya, termasuk sound sistem standar,” ujarnya.Kalau dana mencukupi, lanjutnya, sekolah juga berencana membangun pagar dan parkir. Itu karena kondisi dua item tersebut juga memprihatinkan di SMAN 1 Sungai Raya sekarang ini. Sejak beberapa waktu lalu, pagar dan parkir sudah dalam kondisi rusak. Sementara untuk pendanaan perbaikannya, jelas sekolah tidak punya. Disamping itu, ia juga ingin menjelaskan seragam batik seharga Rp135.000 per siswa. Pakaian tersebut bukan hanya baju batik tetapi juga dilengkapi dengan bawahan celana hitamnya. ”Itu patokannya harga standar zaman tahun lalu. Begitu pula buat pakaian dan seragam olahraga,” ujarnya. Jumadi yang baru duduk sebagai Kepsek SMAN 1 Sungai Raya empat bulanan ini berjanji membuat perubahan total. (den)

KUBU RAYA

Pontianak Post

z

Rabu 11 Juli 2012

Pansus Telusuri Dana Bantuan

DENY/PONTIANAK POST

RAZIA: Polisi gabungan dari satuan sabhara, lantas dan provost gencar melakukan razia di beberapa titik di wilayah Kota Pontianak-Kubu Raya. Operasinya bersandi patuh menjelang bulan suci Ramadhan ini.

Pansus Target Selesai Akhir Juli SUNGAI RAYA—Agus Sudarmansyah S.Ipem yang terpilih menjadi Ketua Panitia Khusus (Pansus) PDAM Tirta Raya Kubu Raya memasang target mampu menuntaskan temuan LHP BPK RI tahun anggaran 2011 tentang perusahaan pendistribusi air minum sampai akhir Juli 2012. ”Kita diberikan target olen Banmus DPRD hingga 30 Juli 2012. Kita upayakan sebelum tanggal tersebut, seluruh persoalan sudah kelar semua. Seperti apa rekomendasi kita, kita tunggu saja hasil kerja kita nanti,” katanya didampingi pimpinan Pansus lainnya Subandi Dolet menggelar jumpa pers seusai pemilihan personil pansus di Rapat Paripurna Pansus PDAM Tirta Raya, Selasa(10/7) di Sungai Raya. Menurut dia pansus PDAM Tirta Raya dibentuk karena menindaklanjuti hasil panja LHP BPK RI. PDAM Tirta Raya Kubu Raya oleh BPK RI dilaporkan auditied (tidak bisa diaudit). ”Karena tidak bisa diaudit, kita minta diadakan audit kembali. Sebab, dalam konteks LHP BPK RI dinyatakan ada dugaan kejanggalaan. Entah itu soal aset dan mungkin saja dalam soal pengelolaan keuangan,” kata dia. Politikus PDIP bersuara vokal ini meminta managemen PDAM Tirta Raya meluruskan, mengklarifikasi dan memberikan keterangan sejelas-jelasnya beberapa

persoalan yang menjadi LHP BPK RI. Misalnya soal aset Pemkab KKR di PDAM Tirta Raya belum diakui sebagai penyertaan modal. Ada juga hibah Pemprov Kalbar dan Kubu Raya sebesar Rp20,667 miliar. Lalu penyerahan kekayaan pemerintah dipisahkan dari penyerahan PDAM Mempawah ke Kubu Raya sebesar Rp385 juta belum diakui investasi.Catatan lain seperti kekayaan pemerintah daerah dipisahkan dari Pemkab Kubu Raya sebesar Rp735 juta belum diakui statusnya. Lalu ada penyertaan pemerintah dari PDAM Tirta Raya Rp2,96 miliar belum jelas statusnya. Di tahun 2010, sambungnya, PU Kalbar pernah mengadakan aset ke PDAM Tirta Raya sebesar Rp12,3 miliar. Namun mekanisme penyerahan tidak melalui Pemkab Kubu Raya. Sehingga berpotensi tidak tercatat dalam nilai investasi Kubu Raya. Dan status kepemilikan tidak jelas karena terjadi selisih Rp530 juta dan belum dapat dijelaskan. Pada tahun 2010-2011 di Dinas Cipta Karya, Tata Ruang dan Kebersihan Kubu Raya merealisasikan belanja modal pengadaan aset PDAM Tirta Raya dibiayai APBD 2010 dan 2011 senilai Rp4,79 Miliar. Sementara status kepemilikannya belum jelas. Agus menambahkan dalam konteks temuan LHP BPK RI, terkait PDAM Tirta Raya ada beberapa persoalan yang tengah dirumuskan tim Pansus PDAM.

C

M

Y

K

Mulai soal aset, dana hibah (bantuan), managemen pengelolaan keuangan seperti apa dan soal managemen baru setelah perda PDAM dibentuk setahun lalu. ”Kami hanya ingin luruskan dan klarifikasi itu,” ujarnya Dia juga beraharap perda insiatif dewan mengenai PDAM jangan “dikangkangi”. Sebab, sampai sekarang struktur organisasi resminya belum terbentuk. Yang jadi pertanyaan status PDAM sekarang seperti apa? ” Apakah BUMD, dikelola perseorangan atau apa. Kami juga ingin tahu statusnya,” kata dia dengan nada keras. Ia menambahkan pansus PDAM bekerja untuk meletakan landasan pengelolaan PDAM pada persoalan sebenarnya. Sebab, dasar LHP BPK RI menjadikan perusahaan pelat merah yang belum berstatus BUMD ini, justru karena banyak jadi catatan LHP BPK RI. ”Itu berarti kami simpulkan pengelolaan PDAM berada di titik “parah”. Apalagi kalau nantinya LHP BPK RI sampai benar-benar menyatakan statusnya bisa direkomendasikan pansus,” katanya. Dikonfirmasi terpisah Pelaksana Tugas Kepala PDAM Tirta Raya Kubu Raya, Gandhi Satyagraha ke kantor sedang tidak berada di tempat. Begitu pula nomor kontak pribadi dan pesan pendek yang dikirim sebagai bahan konfirmasi belum dibalas. (den)

SUNGAI RAYA—Ketua DPRD Kubu Raya Sujiwo bersama pimpinan dewan dan anggota DPRD lainnya berjanji untuk menelusuri dana bantuan atau hibah yang nilainya mencapai puluhan miliar ke tubuh PDAM Tirta Raya, Kubu Raya. “Kita bersama tim pansus akan menelusuri penggunaan dananya buat apa dan siapa penangungjawab atau (satkernya),” kata dia kepada wartawan seusai jumpa pers, Selasa (10/7). Menurutnya pembentukan pansus PDAM karena usulan fraksi-fraksi dan tim panja secara menyeluruh. Sebab, salah satu LHP BPK RI memberikan WDP (Wajar Dengan Pengecualian) justru berada di tubuh PDAM. Sebagai institusi pelayan kebutuhan air masyarakat, pelayanan banyak dirasakan belum optimal. Padahal banyak dana bertabur baik dari pusat, provinsi dan daerah. “Namun, kita dapat laporan dari warga yang kebenarannya masih diteliti tim pansus nantinya. Ternyata di lapangan masih ditemukan penambahan jaringan PDAM Tirta Raya terindikasi menarik bayaran ke warga. Sementara salah satu poin anggaran miliaran rupiah dari pemkab, provinsi dan pusat adalah membangun jaringan baru. Ini juga akan kita mintai keterangan di pansus nanti,” ujarnya. “Penambahan jaringan baru kalau anggarannya ada, tidak boleh membebani warga,” timpal dia kembali. Sujiwo menambahkan kalau PDAM Tirta Raya dikelola baik akan mendatangkan potensi PAD bagi Kubu Raya. Sebab, beberapa daerah merupakan potensi primadona PAD seperti di Kecamatan Sungai Raya yang memiliki pelanggan tidak sedikit. Oleh karena itu bersama tim pansus dan para pimpinan siap mengawal LHP BPK RI. ”Akan tetapi kami akan berjanji kalau nantinya tidak ada temuan, kami akan katakan tidak ada. Dan kita akan pulihkan nama PDAM. Namun kalau ada, kita juga sudah siapkan rekomendasi ke yudikatif,” ucap dia. Pada kesempatan tersebut, Ketua PDI P Kubu Raya ini juga berharap para pemangku pimpinan PDAM Tirta Raya dapat selalu berkoordinasi. Terlebih soal LHP BPK RI, sudah beberapa kali tim panja melakukan pemanggilan. Padahal tujuannya hanya ingin meluruskan, mengklarifikasi dan merumuskan soal temuan BPK RI tersebut. ”Mungkin saja, persepsinya di soal administrasi. Tetapi sampai sekarang, kita tidak dapatkan jawaban itu. Kita tidak tahu persoalannya, sehinga banyak catatan LHP BPK RI,” ujarnya. Disamping itu, ia juga mengesalkan dalam setiap rapat dengar pendapat (RDP), ternyata pimpinan atau yang mewakili kerap tidak hadir. Disini dewan menilai ada persoalan di tubuh PDAM dan itikad tidak baik dalam mengklarifikasi dan menjelaskan soal LHP BPK RI. ”Niatan kita hanya ingin membedah LHP BPK RI secara bersama-sama,” tandasnya. Sujiwo juga meminta sudah waktunya Bupati mengambil sikap. Contohnya seperti di perda PDAM yang sudah disahkan tahun lalu, salah satu isinya memberikan kesempatan kepada pemerintah kabupaten merekrut dewan direksi dan tim pengawasnya. Sebab, Plt pimpinan akan berdampak kinerja juga. Sebagai otoratitas sangat mungkin tidak dapat mengambil keputusan secara menyeluruh. “Dan mungkin juga karena otoritas belum penuh, ini menjadi salah satu sebab LHP BPK RI terkait hibah, aset dan anggaran mencuat,” ujarnya. (den)


Pontianak Post

aneka pontianak

Rabu 11 Juli 2012

15

Peminat Keroncong Memprihatinkan PONTIANAK – Peminat lagu keroncong terus tergerus zaman. Hal itu tergambarkan dari Bintang Radio Indonesia yang digelar Radio Republik Indonesia Pontianak. Dibandingkan dengan kategori lain, pendaftar untuk jenis keroncong minim. Kepala Lembaga Penyiaran Publik (LPP) Pontianak Robinhutno mengatakan, Bintang Radio Indonesia tahun ini dibagi dalam dua kategori, hiburan dan keroncong. Kategori hiburan sebanyak 44 orang telah mendaftar, terdiri dari 17 putran dan 27 putri. “Sedangkan untuk keroncong hanya empat orang. Satu putra dan tiga putri. Secara umum juga peserta tahun ini menurun. Tahun lalu jumlah peserta untuk kategori hiburan mencapai 140 orang,” ungkapnya, kemarin

(10/7). Robinhutno menganalisa, penurunan peserta kemungkinan besar karena tahun ini Bintang Radio Indonesia Kalbar juga dilaksanakan di Kabupaten Sintang dan Entikong, Sanggau. Hal itu tentunya berdampak pada jumlah peserta. “Peserta yang biasanya berasal dari seluruh kabupaten/kota terbagi, ada yang mencoba keberuntungan tidak lewat LPP RRI Pontianak,” ujarnya. Bintang Radio Indonesia akan dilaksanakan hari ini, Rabu (11/7) hingga dua hari ke depan, setiap pukul 09.00 sampai selesai. Sedangkan pendaftaran sudah dilakukan sejak 5 Juni hingga 1 Juli. Khusus untuk keroncong, pengadaan kategori ini untuk

memacu generasi muda terhadap musik khas Indonesia yang selama ini memang kurang digandrungi kalangan muda. LPP RRI sendiri sudah melaksanakan program keroncong tiap Selasa malam pukul 21.00. “Program untuk mendengarkan lagu keroncong sendiri sudah kami laksanakan untuk memancing minat generasi muda. Ternyata peminatnya sedikit,” kata Robinhutno. Pemenang keroncong, jelas dia, sedikit berbeda dengan pemenang kategori hiburan karena hanya akan dipilih secara audio visual dan akan dikirim ke LPP RRI di Banjarmasin, untuk zona Kalimantan. “Nanti di Banjarmasin pemenang baru akan dikirim ke Jakarta mewakili Kalimantan. (hen)

Stok BBM Dijamin Aman Sambungan dari halaman 9

Sejak beberapa waktu lalu, upaya distribusi BBM ke kawasan perhuluan ini sempat mengalami kendala, karena kondisi air Sungai Kapuas yang surut sehingga tidak dapat dilalui oleh kapal pengangkut BBM. Akibatnya, pengangkutan terpaksa menggunakan jalur darat. Namun, sejak Selasa (10/7) kemarin, kondisi air Sungai Kapuas sudah berangsur normal. “Dari laporan terakhir, hari ini tinggi air Sungai Kapuas sudah mencapai dua meter. Jadi, sekarang sudah bisa dilalui kapal. Kita juga sudah instruksi-

kan supaya kapal pengangkut BBM di Sanggau untuk segera berangkat ke Sintang. Kita harapkan bisa memenuhi kebutuhan masyarakat di sana,” jelasnya. Diharapkan, kondisi seperti ini dapat terus berlanjut sehingga proses distribusi BBM berlangsung lancar. Putut juga menyampaikan tentang realisasi dari rencana tambahan kuota BBM untuk Kalbar sebagaimana telah disepakati oleh empat gubernur se-Kalimantan dengan BPH Migas beberapa waktu lalu. Menurutnya, sampai sekarang tambahan kuota tersebut belum terealisasi karena masih menunggu proses penetapan oleh pemerintah

Nanti pun setelah aktif kuliah, Dian berencana bekerja paruh waktu. “Pasti kalau sudah kuliah nanti akan banyak biaya tambahan. Belum untuk bayar SPP, beli buku, bayar diktat, fotokopi, dan lain-lain. Kalau ditotal pasti besar,” tambahnya. Jika tak bekerja bisa dipastikan dia tak akan bisa meneruskan kuliah. Hal senada juga disampaikan Puspitasari yang diterima di Untan. Berbeda dari Dian, orang tua Puspitasari menjual sebidang tanah warisan untuk biaya kuliahnya. “Jika tak jual tanah pasti tak bisa bayar uang kuliah,” ujar Puspitasari. Gadis ini memang berasal dari keluarga dengan ekonomi menengah ke bawah. Ayahnya yang bekerja sebagai supir opelet tak memiliki uang yang cukup jika hanya mengandalkan hasil dari na-

rik opelet. Dekan FKIP Untan Aswandi mengakui banyak mahasiswa dari kalangan menengah ke bawah yang mengeluhkan biaya masuk kuliah. “Banyak sekali itu yang datang ke saya, tanya bagaimana masuk ke Untan tetapi tidak punya cukup uang,” ujar Aswandi. Menurut Aswandi, mahasiswa dari kalangan ekonomi ke bawah bisa mengajukan beasiswa saat masuk ke Untan. Menurutnya banyak sekali beasiswa yang ditawarkan saat masuk ke Untan. Misalnya saja Bidik Misi yang memberikan beasiswa penuh sejak masuk hingga selesai kuliah. Tetapi syaratnya memang mahasiswa yang bersangkutan harus berprestasi. Menurut Aswandi, lebih dari 20 persen mahasiswa Untan yang telah menerima berbagai jenis beasiswa. Karena itu bagi mahasiswa yang kesulitan dalam membayar

pusat. “Angkanya sudah ada di BPH. Tetapi belum sampai ke Pertamina. Kita tinggal tunggu penetapan dari pusat,” katanya. Kepala Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral Kalbar, Agus Aman Sudibyo sebelumnya menyebutkan bahwa Kalbar akan mendapat tambahan kuota BBM bersubsidi khusus premium sejumlah 102.024 kiloliter. Dengan demikian, untuk tahun 2012, kuota premium Kalbar mencapai 510.120 kiloliter. Kata Agus, realisasi penambahan kuota masih menunggu terbitnya Peraturan Menteri ESDM yang kini sedang diproses. (ron)

kuliah, disarankan untuk segera mencari informasi beasiswa di kampus masingmasing. “Bagi yang tidak mampu tetapi berprestasi banyak sekali beasiswa yang ditawarkan pada mereka. Mahasiswa memang harus banyak mencari informasi beasiswa itu. Semoga bisa membantu dalam proses perkuliahan hingga menyelesaikan kuliah,” ujarnya. Dalam Peraturan Pemerintah No 17 tahun 2010 Tentang Pengelolaan dan Penyelenggaraan Pendidikan, salah satunya menyebut bahwa satuan pendidikan menengah dan tinggi yang diselenggarakan pemerintah atau pemerintah daerah wajib mengalokasikan tempat bagi calon peserta didik yang memiliki potensi akademik dan kurang mampu secara ekonomi paling sedikit 20 persen dari jumlah keseluruhan peserta didik. (*)

Bukan Dua Versi Sambungan dari halaman 9

Penetapan kuota haji dalam SK tersebut dipandang melanggar UU/13/2008 yang menekankan adanya prinsip adil dan proporsional. Selain itu, penetapan kuota itu juga tidak sesuai dengan aturan Organisasi Konferensi Islam (OKI) dunia, yang menghitung kuota per seribu penduduk muslim. Penduduk muslim Kubu Raya saat ini berjumlah 446.352 jiwa. Dengan demikian, idealnya kuota yang diberikan adalah sebanyak 446 jamaah haji, bukan 179. Susanto mengaku dapat memahami bahwa pihak Kubu Raya ingin memperoleh kuota haji yang lebih tinggi. Namun, kata dia, kondisi yang ada tidak memungkinkan untuk itu. Apalagi jika ingin disesuaikan dengan proporsi jumlah penduduk. “Kuota Kalbar secara keseluruhan juga tidak sesuai dengan jumlah umat muslimnya. Bahkan, di Indonesia sendiri juga tidak sesuai dengan jumlah umat muslim (sebagaimana aturan OKI),” katanya. Jika mengacu pada jumlah penduduk muslim, jelas Susanto, idealnya kuota haji Kalbar mencapai lebih dari 3000 orang. Tetapi kenyataannya, kuota Kalbar cuma 2.339 orang. Lantas, mengapa Kota Pontianak mendapat kuota yang lebih tinggi (729 orang) dibandingkan dengan Kubu Raya (179)? Bukankah jumlah penduduk muslim Kubu Raya lebih banyak dibandingkan Kota Pontianak? Sesuai SK Gubernur, penduduk muslim Kubu Raya sebanyak 446.352 jiwa, sedangkan Kota Pontianak sebanyak 436.781 jiwa. Menurut Susanto, masalah ini juga akan menjadi perhatian pihaknya dalam penetapan kuota di masa mendatang. “Kita nanti akan menyesuaikannya secara bertahap. Kan tidak mungkin diturunkan

secara drastis. Secara alamiah, nanti akan disesuaikan. Yang mana penduduk muslimnya lebih banyak, kuota akan lebih besar,” jelasnya. Sementara itu, Kepala Bagian Kesejahteraan Sosial Sekretariat Daerah Kubu Raya Zakariansyah membantah Kakanwil Kementerian Agama Kalbar Husain D. Mahmud tentang kuota haji didasari hasil musyawarah. “Saya bantah karena kami tidak setuju usulan kuota haji seperti di Kubu Raya diberikan tidak mengacu kepada nilai proporsional dan berkeadilan sebagaimana amanat Undang-Undang Nomor 13 tahun 2008 tentang penyelenggaraan haji,” katanya, Senin (9/7). Namun, ia mengakui hadir dalam rapat penentuan kuota haji kabupaten/kota yang digelar beberapa waktu lalu. Hanya saja, hitungannya mengacu pada pola lama. ”Entah apa maksudnya kami tidak tahu. Yang pasti waktu itu kami hanya mendapatkan jatah sekitar 154 calon jamaah haji. Jelas saja kita protes dan tolak,” ujarnya. Meski menandatangani berita acara kuota haji pada 27 Maret 2012, pihaknya memprotes karena hitungannya menggunakan perbandingan 2011. Tahun lalu, Kubu Raya memperoleh kuota haji sebanyak 128 orang. “Jelas, itu juga angka tidak ideal. Makanya tahun ini kami mau angkanya bertambah, minimal mendekati proposional dan adil. Hitungannya harus berdasarkan jumlah penduduk muslim dan daftar tunggu,” ujarnya. Menurutnya, Kubu Raya memiliki daftar tunggu panjang. Kalau daftar pada tahun 2012, kemungkinan baru bisa berangkat pada 2021 atau 2024. Daftar tunggu haji Kubu Raya mendekati angka 10-12 tahun. Sementara daftar tunggu kuota haji kabupaten/kota lain di Kalbar rata-rata hanya lima

Wacanakan Tampung Gula Ilegal masuk Kalbar langsung dari Malaysia dikategorikan selundupan. “Secara formal barang selundupan itu dilarang walau stok tidak ada sama sekali,” tegasnya. Lain ceritanya memasukan gula Malaysia ke Pontianak dengan cara informal dengan dalih pemenuhan kebutuhan. Imran mengira, hanya dengan cara informal hal itu dapat saja dilakukan walau secara aturan tetap saja terhitung ilegal. “Apakah bisa dilakukan seperti itu? Persoalannya kita tetap berhadapan dengan ketentuan yang berlaku. Ten-

tunya aparat dan pejabat tidak mau kecolongan walau barang tersebut sangat dibutuhkan,” katanya. Imran mengaku gula resmi yang dikirim dari Jawa sulit memenuhi kebutuhan Pontianak dan Kalbar secara umum. Mau tidak mau gula ilegal tetap beredar di Pontianak dan daerah lainnya. “Mau tidak mau selundupan ini masuk, tapi bukan kita harus melegalkannya. Kalau kita bicara undang-undang tidak boleh. Karena salah satu mekanisme pendistribusian barang tersebut masuk tidak lewat Kalbar,” jelasnya.(hen)

tiap kecamatan mendapatkan dua set alat untuk pembuatan e-KTP. Kecuali di empat kecamatan, dari 14 kecamatan yang ada di Sintang. Namun sepenuhnya pemerintah telah siap melaksanakan program e-KTP. “Kita sudah siap melayani masyarakat. Proses pembuatan e-KTP akan dipusatkan dimasing-masing kantor kecamatan. Tiap kecamatan akan diberikan satu pendamping untuk memandu petugas,” kata Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Sintang Syarif Muhammad Taufik. Dia menambahkan dalam uji coba yang sudah dilakukan, dibutuhkan waktu sekitar lima hingga enam menit untuk setiap proses pembuatan eKTP. Karena itu diperincikan sebanyak 12 warga masyarakat dapat dilayani setiap satu jam untuk satu set alat, dan kelipatannya kalau untuk kecamatan yang dikirimi dua alat, dengan masa operasional pukul 08.00

hingga 17.00. Sementara untuk warga yang tidak mendapat surat pemanggilan buat proses pembuatan e-KTP, lanjut dia, berarti belum terekam dalam sistim informasi administrasi kependudukan (SIAK). Maka diharapkan untuk segera mengurus, KTP SIAK-nya dapat segera diterbitkan. “Mengurusnya melalui desa masingmasing,” kata dia. Dia menambahkan pelayanan akan diberikan sepenuhnya gratis untuk pembuatan e-KTP. Pihaknya juga berupaya pada Desember mendatang pelayanan e-TKP mampu dirampungkan. Sesuai dengan target pemerintah pusat. “Kalau memang diperlukan, pelayanan akan kita lakukan pada malam hari,” katanya seraya menyebut pelayanan terbanyak untuk e-KTP berada di kecamatan Sintang, jumlahnya sekitar 50 ribu penduduk. (stm)

Sambungan dari halaman 9

Jual Tanah Warisan untuk Bayar Biaya ... Sambungan dari halaman 9

MUJADI/PONTIANAK POST

TAK KOMPAK: Air mancur di Taman Alun-alun Kapuas mulai “tak kompak”. Dugaan kuat kemasukan sampah, karena penyaring sampah di kolam raib.

tahun. Ada juga kabupaten lain daftar tunggu cuma dua tahun. ”Kubu Raya istilahnya diutangkan kalau bicara kuota haji,” ungkap dia. Kata Zakariansyah, Kubu Raya tidak mungkin mengurangi hitungan kuota jamaah haji mendekati jumlah ideal. Makanya beberapa waktu lalu, Pemkab Kubu Raya mengirimkan surat ke Dirjen Haji Kementerian Agama. Mereka siap membantu supaya kuota haji tetap proposional dan adil. ”Tetapi, kami hanya dapatkan 179 jamaah. Padahal versi surat sekda kita dapatkan 305. Angka ini saya pikir sudah mendekati idealah,” ujarnya. Ia menambahkan, kuota 179 jamaah haji jelas menyakiti sekitar 126 calon jamaah haji yang belakangan diketahui telah mengurus paspor dan siap berangkat. Apalagi pengurangan jumlah itu dipertanyakan sebelum SK terbaru gubenur keluar. Namun sepertinya bukan jawaban memuaskan keluar. ”Kita disuruh tunggu saja. Tahu-tahunya kuota sudah berubah menjadi 179,” ungkap dia. Alfian, calon haji asal Kubu Raya mengaku kecewa dengan perubahan kuota haji. Padahal dirinya sudah mengurus paspor untuk ke tanah suci. Namun. ia kembali masuk daftar tunggu. “Saya harap sekali niat tulus calon jamaah haji untuk beribadah jangan dinodai dengan kebijakan penguasa yang merugikan umat. Itu zalim namanya,” katanya. Asdar Ibrahim, calon haji lainnya juga mengungkapkan kekecewaannya. Ia tidak memaksakan kehendaknya berangkat haji tahun ini. Namun ia menilai penetapan kuota tersebut ada ketidakberesan. Ia sangat berharap Gubenur Kalbar dapat meninjau ulang SK terbarunya. ”Kalau tidak mohon maaf, kami akan menempuh jalur PTUN,” ungkap dia. (rnl/den)

“Apakah ada yang menjamin gula di Kota Pontianak ini legal semua. Kita memang tidak mengetahuinya itu impor legal, dari Jawa atau selundupan. Kepentingannya hanya memenuhi kebutuhan masyarakat,” ucapnya. Kepala Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan UKM Kota Pontianak Imran menegaskan, secara formal tidak mungkin memasukan gula Malaysia ke Pontianak karena menyalahi aturan. Apa pun dalihnya, jika gula

Siapkan e-KTP Sambungan dari halaman 9

Bupati Sintang Milton Crosby, kemarin, mengatakan, e-KTP sangat penting bagi administrasi kependudukan dalam memberikan pemenuhan hak administrasi kepada masyarakat. Seperti pelayanan publik,kepastian dan perlindungan berkenaan dengan kepemilikan dokumen kependudukan. “Melalui admnisitrasi kependudukan, dapat diperoleh data kependudukan yang akurat dan lengkap. Dapat digunakan untuk kepentingan pemerintah pusat maupun daerah dalam merumuskan kebijakan pembangunan,” kata Bupati disela acara bimbingan teknis kepada operator e-KTP seluruh kecamatan di Kabupaten Sintang. Sementara realisasi e-KTP di Sintang akan mulai berjalan pada 16 Juli mendatang, setelah semua operator selesai mengikuti pelatihan. Dimana

Soko Guru Ekonomi Sambungan dari halaman 16

pemerintah. Dengan momentum peringatan Hari Koperasi ini, kita berharap dukungan itu semakin menguat,” ungkap Surachman. Sejumlah kegiatan yang dilaksanakan Dekopinwil dalam rangka Hari Koperasi ke-65 sendiri cukup banyak dan variatif. Kegiatan pelatihan anggota koperasi telah dilakukan sejak 9 Juni lalu, di mana sosialisasi lewat spanduk di seluruh dinas dan kantor dilakukan sejak

1 hingga 30 Juli mendatang. Pada 14 Juli nanti akan diselenggarakan seminar koperasi di Graha Dekopinwil, dengan narasumber Awang Sofian Rozali, ketua Dekopinwil Kalbar; Linda Purnama, kabid Kelembagaan Dinas Koperasi dan UMKM; serta berbagai unsur akademisi. Sedangkan keesokan harinya (15/7), digelar kegiatan berupa jalan santai dengan mengambil start dan finish di Graha Dekopinwil Kalbar. Di samping itu juga digelar kegiatan bazaar yang rencananya

dilaksanakan pada 17 Juli di Komplek Sekolah Koperasi, Jalan Kom Yos Sudarso, Gang Tebu III Pontianak Barat. Puncak peringatan Hari Koperasi ke-65 sekaligus doa bersama akan dilaksanakan pada 17 Juli. Doa ini dilaksanakan untuk mengenang tokoh gerakan koperasi di Kalbar. Pada puncak peringatan ini juga akan diserahkan Trofi Dekopin Award 2012 kepada CU Lantang Tipo dan penyerahan dokumen dimulainya penulisan sejarah gerakan koperasi di Kalimantan Barat. (ote)

Pemutihan Pajak Sambungan dari halaman 16

pajak harus memberikan upeti segala. Dispenda harus proaktif jemput bola, bukan sebaliknya hanya menunggu, tanpa memberikan kemudahan dan rangsangan terhadap wajib pajak,” ungkapnya. Menurut dia, citra yang terbangun selama ini, membayar pajak saja sungguh sulit. Apalagi ada indikasi pungutan di luar biaya resmi. Hal ini perlu diperhatikan dan harus dihilangkan. Kata Syafruddin, pemasukan dari pemutihan tersebut jauh lebih tinggi diperoleh untuk meningkatkan pendapatan asli daerah. Daripada hanya beban bea balik nama dari kendaraan dengan nomor polisi luas provinsi. “Pemutihan akan memberikan rangsangan bagi penunggak

pajak untuk membayar kewajibannya. Ini penting saat menyambut bulan sadar pajak,” katanya. Sebelumnya, Dinas Pendapatan Daerah Provinsi Kalimantan Barat melakukan terobosan guna memaksimalkan pajak daerah dari kendaraan bermotor, dengan membebaskan biaya Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor (BBNKB) untuk plat luar Kalbar. “Ini sesuai dengan Keputusan Gubernur No 371/ Dispenda/2012 tangal 13 Juni 2012 lalu, tentang pemberian keringan dan insentif pajak daerah,” ujar Kadispenda Kalbar, R Taruli Manurung, kemarin. Disebutkan dia, kepemilikan kendaraan bermotor yang balik nama tesebut dibebaskan dari pokok dan administrasi berupa bunga

atau denda BBNKB penyerahan kedua dan seterusnya, serta kendaraan mutasi dari luar provinsi. Di samping itu, dibebaskan pula sanksi administrasi berupa bunga dan denda pajak kendaraan bermotor. “Tapi ini hanya untuk kendaraan bekas dan kendaraan mutasi dari luar provinsi yang beroprasi di Kalbar,” tandas Taruli. Pelaksanaan pemberian keringanan pajak dan pembebasan ini diberlakukan mulai tanggal 24 Juni 2012, dan baru akan berakhir 30 Agustus 2012. “Ini dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan Indonesia dan sebagai program bulan sadar pajak Semoga keringanan ini dapat dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya, karena waktunya terbatas,” ujar dia. (*/ mnk)

Demokrat Dukung Pansus Aset Sambungan dari halaman 16

yang lebih meluas terkait aset dan temuan itu cenderung berbeda dari temuan BPK. Un-

tuk menindaklanjuti temuan dari Komisi A itu diperkirakan membutuhkan waktu yang cukup lama. “Jadi, jika setelah Panja ada Pansus lagi, itu tidak

masalah,” ujarnya. Hanya saja, kata Ary, rencana pembentukan Pansus Aset yang diusulkan oleh 21 anggota DPRD itu harus mengkaji skala prioritas. (ron)

Belum Miliki Tenaga Sekretariat Sambungan dari halaman 16

mengenai pemasangan baliho mengatasnamakan bakal calon gubernur yang banyak terpasang di sejumlah jalan utama Kota Sintang. Alasan-

nya, Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kalbar belum menetapkan calon gubernur yang akan bertarung pada September nanti. Dia mengatakan, Panwas pada hakikatnya bekerja sesuai

dengan petunjuk dan teknis aturan yang berlaku. Tidak akan melakukan tindakan bila berada diluar koridor kewenangan. “Kecuali calon telah ditetapkan. Maka akan jelas untuk pengawasannya,” katanya. (stm)


metropolis

16

Pontianak Post

PENDAPATAN

Pemutihan Pajak

Demokrat Dukung Pansus Aset

kan. Tidak mungkin Panwaslu harus terbengkalai karena masalah teknis, meski itu adalah penting. Misal perekrutan Panwascam tidak mungkin ditunda. Semua dipastikan mesti berjalan sesuai masa tahapannya,” kata dia seraya menyebut pendaftaran anggota Panwascam dibuka pada 6 hingga 11 Juli. Dia menambahkan pengawasan terhadap proses pendataan Daftar Pemilih Sementara (DPS) oleh Panwas Kabupaten Sintang juga sudah berjalan. Antara lain dengan mendatangi Panitia Pemungutan Suara (PPS) maupun turun ke kecamatan yang dapat dijangkau. Kendati demikian Syamsudin masih enggan berkomentar banyak

PONTIANAK - Fraksi Demokrat DPRD Kalimantan Barat mendukung rencana pembentukan Panitia Khusus tentang Aset. Hal ini menyusul laporan hasil pemeriksaan BPK tentang laporan keuangan pemprov 2011 yang meraih opini wajar dengan pengecualian. Namun, pembentukan Pansus Aset tersebut diharapkan dapat mempertimbangkan skala prioritas mengingat DPRD sedang dihadapkan pada berbagai agenda yang lebih mendesak. Mengingat padatnya agenda tersebut, Demokrat justru lebih mendorong agar masalah aset dibahas secara optimal di komisi. Agenda yang mendesak itu yakni tindak lanjut LHP BPK, pembahasan APBD Perubahan 2012 dan APBD murni 2013. “Sebaiknya LHP dulu, kemudian pembahasan anggaran perubahan dan lalu pembahasan anggaran murni,” kata Ketua Fraksi Demokrat, Ary Pudyanti, kemarin. Dengan demikian, diperkirakan pembentukan Pansus Aset kemungkinan baru dapat direalisasikan pada tahun 2013 nanti. Sebelumnya, Fraksi Demokrat sempat tidak menghadiri Rapat Paripurna Penyampaian Usul Pansus Aset. Hal itu disengaja karena fraksi ini ingin menunggu LHP BPK terlebih dahulu. Jika dalam LHP BPK, pemprov meraih opini wajar tanpa pengecualian (WTP), maka itu berarti secara ilmu akuntansi pemerintahan, sudah tidak ada lagi persoalan tentang aset di pemprov sehingga Pansus tidak diperlukan. Sementara, karena opini yang diraih pemprov adalah WDP, berarti ada beberapa persoalan yang perlu ditindaklanjuti. Dalam Tata Tertib DPRD Bab XIII pasal 126 ayat 7, sambung Ary, telah diatur tentang upaya tindak lanjut atas LHP BPK, yaitu dengan pembentukan alat kelengkapan DPRD berupa panja (panitia kerja). Untuk tindak lanjut LHP BPK ini, berdasarkan UU Nomor 15 tahun 2004 padal 20, DPRD diberi waktu 60 hari untuk memberi tanggapan. Sementara untuk action penyelesaian, waktu yang diberikan adalah 90 hari. Adapun item temuan BPK yang perlu ditindaklanjuti misalnya terkait tata kelola aset. Secara fisik, aset tersebut ada, tetapi belum didukung oleh kelengkapan administrasi. Kemudian, tindak lanjut tentang penyusunan action plan pembukuan yang sesuai standar akuntansi pemerintahan dan kesalahan penganggaran satuan kerja perangkat daerah. Di sisi lain, tambah Ary, ternyata Komisi A juga telah menemukan berbagai masalah

Ke Halaman 15 kolom 5

Ke Halaman 15 kolom 5

RENCANA Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat menggratiskan bea balik nama kendaraan bernomor polisi luar provinsi mendapat apresiasi dari dunia usaha. “Seharusnya bukan hanya kendaraan luar provinsi saja yang digratiskan. Jika untuk meningkatkan pendapatan asli daerah, lakukan juga pemutihan terhadap penunggak pajak kendaraan bermotor yang telah tiga tahun tidak membayar,” kata Ketua DPP Asosiasi Pengusaha Konstruksi Indonesia Syafruddin Nasution Syafruddin Nasution di Pontianak, kemarin. Ia menambahkan, daripada penunggak kendaraan yang mungkin ribuan jumlahnya sama sekali tidak membayar. Hal ini, menurut dia, perlu mendapat perhatian juga. Sehingga pendapatan daerah bisa bertambah jika kemudian ribuan kendaraan itu aktif kembali. Pihaknya meminta Dispenda memberikan kemudahan-kemudahan pada wajib pajak. “Jangan membuat birokrasi yang berbelit untuk membayar Ke Halaman 15 kolom 5 ARISTONO/PONTIANAKPOST

KOPERASI

Soko Guru Ekonomi DEWAN Koperasi Indonesia Wilayah Kalimantan Barat berencana menggelar sejumlah kegiatan dalam rangka memperingati Hari Koperasi ke-65. Hal ini sengaja dilaksanakan untuk meningkatkan semangat pelaku gerakan koperasi sebagai soko guru ekonomi bangsa. Ketua Panitia Hari Koperasi ke-65 Dekopinwil Kalbar, Surachman, kepada sejumlah wartawan di Graha Dekopinwil Kalbar, Senin (9/7), didampingi sejumlah pengurus Dekopinwil, memaparkan sejumlah agenda kegiatan yang bakal dihelat untuk menyemarakkan peringatan Hari Koperasi. “Kita sudah siapkan sejumlah mata acara untuk memperingati Hari Koperasi yang jatuh tanggal 12 Juli ini. Mulai dari bakti sosial, seminar, hingga pelatihan-pelatihan,” ujar Surachman. Sesuai tema Hari Koperasi ke-65 tahun ini, mereka berusaha membangkitkan semangat para pelaku gerakan koperasi di Kalbar. Mereka berharap rangkaian kegiatan yang dilakukan tersebut dapat menjaga sekaligus meningkatkan gairah. “Seperti kita ketahui, koperasi sebagai soko guru ekonomi bangsa, membutuhkan dukungan semua pihak, khususnya Ke Halaman 15 kolom 5

Rabu 11 Juli 2012

EFESIEN: Ketimbang bolak-balik membawa ban-ban mobil tersebut, bapak dalam ini lebih memilih membawanya sekaligus. Caranya ini mengundang perhatian para pengguna jalan lain di Jalan Patimura, Pontianak.

Belum Miliki Tenaga Sekretariat SINTANG - Panitia Pengawas Pemilukada Kalbar Sintang masih menunggu bantuan tenaga administrasi pendukung yang pernah diusulkan ke pemerintah kabupaten. Kini pelaksanaan bidang kesekretariatan masih dirangkap anggota Panwaslu, selain harus mengerjakan tugas beban pokok. “Belum ada pegawai di sekretariat. Kita sudah pernah mengajukan tenaga pegawai kepada Pemerintah Kabupaten Sintang. Mudahan-mudahan dalam waktu dekat usulan kita dapat segera terealisasi. Mengingat

masa tahapan pencoblosan terus berjalan dan kini lagi tes perekrutan calon anggota Panwas kecamatan,” kata ketua Panwaslu Sintang Syaiful Noor, (10/7). Menurut dia, kerja Panwaslu tetap diupayakan berjalan maksimal. Koordinasi dengan instansi terkait terus dilakukan. Kendala masalah kesekretariatan tidak menjadi alasan untuk menunda tugas. Meski sekretariat sendiri baru saja didapatkan, dengan menempati gedung eks Puskesmas Tanjungpuri Sintang. “Tugas pokok tetap kita laksana-

c

M

y

K


pro-kalbar Pontianak Post

Rabu 11 Juli 2012

3 17

Kesehatan

Informasi Publik AGAR program-program yang sudah, sedang dan akan dilakukan di Dinas Kesehatan untuk bisa diinformasikan kepada masyarakat melalui berbagai media dan strategi, sehingga publik secara tidak langsung bisa mengikuti, mengerti dan memahami upaya-upaya pemerintah dalam meningkatkan derajat kesehatan masyarakat. Penegasan itu disampaikan Kadis Nurmansyah Kesehatan Kota Singkawang, Nurmansyah, ketika mengunjungi Media Center, Selasa (10/7). Menurut dia, melalui informasi selain bisa memenuhi hak untuk tahu publik, juga secara tidak langsung bisa meningkatkan pengetahuan masyarakat dan pada akhirnya kualitas SDM bisa meningkat. “Dengan pengetahuan dan pemahaman Ke Halaman 23 kolom 1

PASAR

HENOCH THOMAS

ROZANUDDIN

NUSANTIO SETIADI

TASMAN

49.37

12.68

AWANG ISHAK

ABD MUTHALIB

19.50

HASAN KARMAN

0.04

AHYADI LAIN-LAIN : 18.41

Berlaku : 9 - 10 JULI 2012

Mau Kabur Ditembak Pembongkar Toko Ponsel SANGGAU--Target Operasi (TO) Kepolisian Sektor Parindu terhadap kawanan pencurian toko handphone, Mn (17), akhirnya berhasil dibekuk polisi di rumah calon mertuanya di desa Sungai Mawi Kecamatan Meliau, Senin (9/7) malam kemarin. Pelaku yang juga telah lama menjadi incaran terpaksa dilumpuhkan dengan timah panas saat hendak kabur dan mengelabui petugas. “Pelaku terpaksa kita lumpuhkan, karena berusaha kabur saat berpurapura mau izin kencing,” kata Kapolsek Parindu, Ipda Muhadi kepada wartawan, Selasa (10/7). Pelaku dilumpuhkan ketika hendak dalam perjalanan ke Parindu atau

OZY/PONTIANAKPOST

PERIKSA: Emy Erwanda memeriksa mamin kedaluwarsa ke pasar.

Mamin Kedaluwarsa BARANG tidak memenuhi aturan perdagangan, perindustrian dan pertanian masih ditemukan dijual di Kota Singkawang. Hal tersebut terungkap ketika Disperindagkop dan UKM bersama dinas terkait serta Satpol PP, BPSK serta dari pihak kepolisian. Tim yang dibagi menjadi beberapa kelompok dan menyebar di beberapa lokasi, menemukan barang makanan dalam kemasan kaleng yang penyok atau rusak. Kemudian diantaranya ada makanan seperti sosis dalam kemasan yang tidak ada keterangan atau melanggar peraturan perdagangan serta mamin (makanan dan minuman) Ke Halaman 23 kolom 1

Operasi

Satu Pasang Diciduk KEPOLISIAN Resor Sanggau, Selasa (10/7) dini hari sekira pukul 00.15 wib kembali menggelar Operasi Penyakit Masyarakat (Pekat) Kapuas di sejumlah hotel dan penginapan di dalam Kota Sanggau. Dari hasil razia tersebut, 5 orang Pekerja Seks Komersial (PSK) dan 1 pasangan selingkuh diamankan anggota polisi. Sebelumnya,sejumlah orang dan pasangan juga diamankan, Dani diantaranya terdapat anak pelajar, Pegawai Negeri Sipil, dan Mahasiswa. Sebagian besar yang diamankan tidak memiliki identitas, dan bukan merupakan pasangan suami istri. “Kita lakukan cipta kondisi menjelang ramadan dan sebagai bentuk menyikapi situasi sosial, baik itu terkait dengan ketenangan kehidupan di masyarakat dengan adanya laporanlaporan yang masuk dari sejumlah Ke Halaman 23 kolom 5

Heriyanto/PONTIANAKPOST

DITAMBAH: Penyeberangan fery di Kecamatan Tayan Hilir perlu ditambah. Hingga saat ini hanya satu fery ini saja yang menghubungkan antara kecamatan Tayan Hilir dengan Piasak.

Ketungau Jadi Kabupaten Narkoba Rekomendasi DPRD SINTANG— Ketungau menjadi Kabupaten baru dengan memekarkan diri dari Kabupaten Sintang mendapat respon positif DPRD. Bahkan DPRD siap memberikan rekomendasi melalui sidang paripurna, usai mendapatkan hasil studi kelayakan tim ahli yang dipersiapkan

panitia pembentukan Kabupaten Ketungau. Pengusulan Ketungau menjadi Kabupaten terdiri atas tiga kecamatan. Wilayah administratifnya yaitu Ketungau Hilir, Hulu dan Tengah. Ketiga kecamatan tersebut sudah cukup untuk menjadi kabupaten, lantaran berada di perbatasan. Maka syaratnya mendapat pengecualian,

tidak harus terdiri atas lima kecamatan. Panitia optimis sebelum pemilihan legislatif 2014, Kabupaten Ketungau telah terbentuk. Lantaran dukungan berbagai pihak sangat mengapresiasi pemekaran di Kabupaten Sintang ini. Selain lobi tingkat daerah maupun pusat yang intensif panitia lakukan. Ke Halaman 23 kolom 1

Eksekusi Rumah Sempat Tegang SANGGAU—Eksekusi rumah milik Ny.Vennie Arianie di Jalan Ahmad Yani, Kelurahan Ilir Kota, Sanggau, Selasa (10/7) kemarin berlangsung tertib, meski awalnya sempat diwarnai ketegangan. Proses eksekusi oleh pihak Pengadilan Negeri (PN) Sanggau tersebut dijaga ketat aparat kepolisian 75 orang. Proses eksekusi dilakukan pihak PN Sanggau sesuai dengan putusan Mahkamah Agung (MA). Ketua Panitera PN Sanggau, Rupinus Sinaga, Selasa (10/7) menjelaskan bahwa eksekusi yang dilakukan PN Sanggau sudah memiliki putusan tetap, artinya Ke Halaman 23 kolom 1

SUGENG/PONTIANAKPOST

NYARIS: Eksekusi sebuah rumah di Sanggau diwarnai ketegangan.

SINTANG— Ancaman penyelundupan narkoba melalui bandara udara Susilo Sintang turut menjadi perhatian kepolisian. Terlebih pihak bandara memiliki keterbatasan untuk alat pendeteksi barang bawaan penumpang, X-Ray yang dimiliki hanya mampu mendeteksi logam. Kepolisian berharap keterbatasan alat di bandara dapat menjadi perhatian segenap pihak. Lantaran masalah narkoba merupakan ancaman serius yang harus diantisipasi bersama, tidak hanya oleh polisi. “Semoga ini bisa segera diatasi pihak terkait, namun Polres tetap konsisten dan berkomitmen dalam pemberantasan narkoba di Sintang,” kata Kapolres Sintang AKBP Oktavianus M, ketika dihubungi Pontianak Post, Senin (10/7). Menurut dia kepolisian senantiasa mengambil langkah dalam mengantisipasi narkoba di Sintang. Baik dengan

Hasil Pemeriksaan Dinkes dan Balai POM Melawi

Ikan Laut dan Bakso Formalin Beredar

Nova, Melawi

SUGENG/PONTIANAKPOST

Lewat Bandara

Ke Halaman 23 kolom 1

Dinas Kesehatan Kabupaten Melawi dan Balai POM telah melakukan pemeriksaan pada sampel ikan laut dan bakso yang ada di Nanga Pinoh. Hasilnya, ditemukan zat kimia formalin pada ikan laut dan bakso tersebut.

PEMENANG: Pemenang lagu daerah dalam gawai Dayak di Sanggau in action.

Ke Halaman 23 kolom 1

“KAMI sudah memeriksakannya dan hasilnya positif menggunakan formalin, untuk ikan laut kami ambil sampel di salah satu agen ikan laut di Nanga Pinoh, sedangkan bakso yang ber formalin kami temukan di salah satu pedagang yang berjualan juga di Nanga Pinoh,” demikian diungkapkan Wakil Bupati Melawi, Panji didampingi Kepala Kesehatan, Simson

FOTO NOVA

BERFORMALIN: Wabup dan Kadis Disperindag Melawi menggelar jumpa pers soal formalin di ikan laut dan baso.

c

M

y

K

dalam jumpa pers nya di Aula Kantor Bupati, Selasa (10/7). Menurut panji ditemukannya zat berbahaya pada ikan laut dan bakso ini merupakan hasil pemantauan pemerintah daerah melalui Dinas Kesehatan bekerjasama dengan Balai POM yang dilaksanakan beberapa waktu lalu, karena dilihat ada indikasi ikan laut ini dan bakso yang ada di Kabupaten Melawi ada yang mengandung formalin. “Ini akan kita tindaklanjuti dengan membentuk tim yang terdiri dari instansi terkait termasuk dari balai POM dan aparat hukum. Persoalan ini harus dipelajari lebih dalam dan dikaji secara hukum, ini harus disikapi secara serius karena yang menjadi korban tentunya adalah masyarakat Melawi,” ungkap Panji. Langkah selanjutnya kata Panji adalah Ke Halaman 23 kolom 1


seremoni

18

Pontianak Post

Rabu 11 Juli 2012

Peringatan Hari Kependudukan Dunia Tahun 2012

Maksimalkan Potensi Bonus Demografi PONTIANAK - Pemerintah harus memaksimalkan potensi bonus demografi jika tidak ingin mendapatkan berbagai masalah di masa mendatang. Bonus demografi ini diharapkan mampu menjadi landasan pertumbuhan ekonomi bagi Indonesia. Demikian disampaikan Ketua Koalisi Kependudukan Kalbar, Eddy Suratman kepada Pontianak Post, Selasa (10/7). Menurut Eddy, secara nasional bonus demografi diperkirakan akan terjadi pada 2025. “Itu untuk Indonesia secara keseluruhan. Tapi kalau dilihat per propinsi, sudah ada daerah yang menikmati bonus demografi ini. Misalnya saja DKI Jakarta, Jogjakarta, dan Papua,” jelasnya. Terus Kalbar, kapan? Menurut para ahli demografi Kalbar, bonus

KOALISI KEPENDUDUKAN : Koalisi ini terdiri dari akademisi, LSM, ormas dan pakar yang peduli terhadap masalah kependudukan. Mereka juga sekaligus memantau peran penduduk dalam rangka pembangunan kependudukan.

KOALISI MUDA : Dari generasi muda, ada Koalisi Muda Indonesia yang diharapkan mampu memberikan ide-ide dalam penanganan masalah kependudukan.

Program KB Berperan Tingkatkan IPM Indonesia saat ini sedang menghadapi tantangan berkaitan dengan jumlah penduduk yang besar. Jumlah penduduk besar bila tidak dikendalikan, apalagi dengan kualitas masih rendah, bisa menyebabkan demographic disaster (bencana demografi). “Jumlah pendudukyangbesar dan tidak berkualitas tentunya berpengaruh terhadap rendahnya sumber daya manusia serta menjadi beban pembangunan,” kata Kepala Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional, Sugiri Syarief kepada wartawan, usai Pengukuhan Jabatan Fungsional Widyaiswara BKKBN di Pontianak, belum lama ini. Bonus demografi bisa menjadi peluang positif dan bukannya Sugiri Syarief ancaman, jika tetap Kepala BKKBN Pusat konsisten dengan mempertahankan kebijakan-kebijakan yang bagus. Menurut Sugiri, saat ini Indonesia Jika keluarga hanya telah melakukan memiliki­dua anak dan beberapa kebijakan baik, misalnya sesuai dengan kemam- yang wajib belajar sembipuan ekonominya, maka lan tahun. Nantinya kesehatan, pendidikan­ akan menjadi wajib belajar 12 tahun. dan kesejahteraan keluar­ Kebijakan lainnya ga­itu akan sangat baik. adalah memperkuat Balai Latihan Kerja Kualitas sumber daya untuk meningkatkan manusia yang dihasilkan kompetensi tenaga pun akan meningkat.”­ kerja Indonesia. Ditegaskan Sugiri, program keluarga berencana diyakini mampu menjadi salah satu solusi peningkatan indeks pembangunan manusia atau IPM. “Program KB berperan penting dalam meningkatkan IPM bidang kesehatan, seperti menurunkan angka kematian ibu (MMR) dan bayi (IMR), meningkatkan gizi anak serta meningkatkan pendidikan dan ekonomi,” jelas Sugiri. Jika keluarga hanya memiliki dua anak dan sesuai dengan kemampuan ekonominya, maka kesehatan, pendidikan dan kesejahteraan keluarga itu akan sangat baik. Sebaliknya, jika memiliki anak banyak, otomatis mempengaruhi kemampuan orang tua untuk memberi pendidikan dan kesehatan yang baik. Sugiri mengatakan, BKKBN berupaya meningkatkan dan mendorong terciptanya keluarga berkualitas. Hal ini diupayakan sejak anak di dalam kandungan, yakni dengan memberikan gizi pada ibu-ibu yang sedang mengandung. Diharapkan setelah lahir, sel otak anak berkembang optimal dan menciptakan orang Indonesia yang cerdas. ”Kita juga ada program Bina Keluarga Balita, menyikapi tumbuh kembang anak. Kampanye juga dilakukan agar anak balita diberikan gizi yang baik, bukan produk pabrik tapi lokal seperti makan telur, ayam, dan ikan,” ungkapnya. (uni) foto-foto ist

demografi ini akan terjadi pada 2024. “Itu masih ada 12 tahun lagi,” ujar Eddy. Pertanyaannya, bonus demografi itu masalah atau sebuah keuntungan? Jawabannya, tergantung pada bagaimana persiapan dalam menghadapi bonus demografi ini. “Apakah daerah tahu soal ini atau tidak? Karena jika tidak mempersiapkan sejak sekarang, bonus demografi ini akan berakibat pada banyak hal, seperti pengangguran, peningkatan angka kriminalitas, dan meningkatnya angka kemiskinan,” jelasnya. Papua misalnya. Sekarang, propinsi ini mendapatkan bonus demografi, dimana usia produktif di propinsi ini lebih besar dari usia nonproduktif. Tetapi karena sebelumnya tidak ada persiapan, saat ini banyak sekali problem yang dihadapi Papua. “Kita lihat di sana, angka kemiskinan mencapai 30-35 persen. Sementara

angka pengangguran juga tinggi,” tambahnya. Kenapa bisa seperti itu? Karena menurut Edy, sejak awal hal itu tidak dipersiapkan. Sehingga usia produktif mereka tidak memiliki kemampuan yang memadai dan sulit diserap dalam lapangan kerja. Sementara itu, lapangan pekerjaan juga tidak sebanding dengan jumlah usia produktif itu. “Dampaknya tentu saja makin banyak pengangguran. Jika angka pengangguran meningkat, maka angka kriminalitas juga akan meningkat pula,” urainya. Agar bonus demografi ini membawa kesejahteraan pada penduduk, maka perlu disusun grand design (rancangan induk) sejak awal. Menurut Eddy, secara kuantitas, pertambahan penduduk di Kalbar sebenarnya tidak begitu mengkhawatirkan. Karena menurutnya

pertumbuhan penduduk di Kalbar tidak begitu tinggi. Selain itu, Kalbar memiliki luas wilayah yang besar. Yang perlu diperhatikan menurut Eddy adalah persoalan kualitas. “Kita tahu bahwa IPM Kalbar masih cukup rendah. Selama 5 tahun belakangan ini, IPM Kalbar berada di urutan 28 dari 33 provinsi. Itu kan menandakan secara lebih luas kualitas SDM kita masih cukup rendah,” jelasnya. Bayangkan, jika nanti pada 2024 itu usia produktif di Kalbar tidak meningkat. Kemampuan atau skill tak meningkat, sehingga mereka tak terserap lapangan kerja. Maka bisa dibayangkan bagaimana dampaknya. “Karena itu sejak awal perlu dipersiapkan soal peningkatan kualitas pendidikan ini,” tambah Eddy. Dari sisi kesehatan, angka kematian ibu dan angka kematian bayi di Kalbar masih tergolong tinggi. Hasil survey demografi dan kesehatan

Secara kuantitas, pertambahan penduduk di Kalbar sebenarnya tak begitu mengkhawatirkan. Namun mengingat IPM yang rendah, maka perlu diadakan peningkatan kualitas sumber daya manusianya, baik dari sisi kesehatan, pendidikan, hingga pada kesejahteraan ekonominya. Sehingga kita bisa lebih siap untuk menghadapi bonus demografi kedepan” Edy Suratman Ketua Koalisi Kependudukan Kalbar

Indonesia 2007 menyebut bahwa angka kematian ibu adalah 403 per 100.000 kelahiran hidup. Sedangkan angka kematian bayi kalbar adalah 46 per 100.000 kelahiran hidup. Baik pendidikan maupun kesehatan memang perlu diperhatikan. Supaya Kalbar bisa memiliki SDM yang pintar dan sehat. Tetapi untuk mempersiapkan itu semua diperlukan biaya yang besar. Indonesia sebenarnya punya uang yang cukup. Tetapi masalahnya pada manajemen pengelolaan keuangan daerah. “Mari kelola uang Negara itu dengan baik. Dan gunakan untuk membangun sumber daya manusia Kalbar. Supaya kita sama-sama sejahtera,” tutupnya. (her)

Kendalikan Kuantitas, Tingkatkan Kualitas SDM Ledakan jumlah penduduk yang tidak terkendali akan menimbulkan dampak negatif terhadap kualitas Sumber Daya Manusia (SDM). Program KB yang dicanangkan pemerintah tak hanya untuk mengatur angka kelahiran, tapi juga diyakini mampu mendorong peningkatan kualitas sumber daya manusia tersebut. Hal itulah yang diungkapkan oleh Kepala Perwakilan BKKBN Kalbar, Dwi Listyawardani menjawab Pontianak Post, menyambut peringatan Hari Kependudukan Dunia tahun 2012, hari ini. Tanggal 11 Juli diperingati untuk mengingatkan bangsa-bangsa dunia mengenai dampak buruk laju pertumbuhan penduduk yang tak terkontrol. Setiap tahun, PBB mencanangkan slogan yang berkaitan dengan ledakan penduduk dunia dan berbagai dampak buruknya. Tahun ini, UNFPA mengangkat tema : “Akses Universal terhadap Pelayanan Kesehatan Reproduksi.” Menurut Dani – akrab disapa, kesehatan reproduksi menjadi hak setiap orang untuk memperolehnya. “Selama ini kita (pemerintah,red) memiliki banyak program yang terkait dengan kesehatan reproduksi. Konsentrasinya memang lebih kepada wanita, karena merekalah yang memiliki resiko lebih tinggi, khususnya saat kehamilan dan persalinan,” jelasnya. Program kesehatan maternal ini sendiri menurut Dani, tak hanya saat kehamilan yang persalinan yang beresiko, namun juga ke arah berbagai penyakit yang rentan menyerang wanita, seperti kanker. Selain menyasar lewat program kesehatan maternal, yang sedang digalakkan oleh pemerintah adalah kesehatan

Program keluar­ga­beren­ ca­na menjadi andalan pemerintah yang harus mendapatkan dukungan seluruh elemen masyarakat, dalam rangka menciptakan sumber daya manusia yang potensial melalui pendekatan keluarga yang berkualitas, baik dari segi pendidikan, kesehatan, ekonomi maupun sosial budaya.”

Dwi Listyawardani Kepala Perwakilan BKKBN Kalbar

reproduksi untuk remaja. “Kespro ini khan kesehatan dasar, jadi kita sudah ajarkan sejak remaja sebelum mereka memasuki jenjang pernikahan. Dengan pengaturan kelahiran dan persalinan melalui program KB, otomatis akan meminimalisir resiko yang akan mereka hadapi kelak,” bebernya. Bonus Demografi Sementara bicara mengenai bonus demografi, Dani mengatakan untuk Kalimantan Barat sendiri masih

panjang jaraknya, diprediksi berkisar antara tahun 2030 – 2035. Bonus demografi sendiri kondisi dimana jumlah penduduk usia produktif (1564 th) lebih besar daripada jumlah penduduk usia non produktif (0-14 tahun dan 65 tahun keatas), sehingga beban penduduk yang harus ditanggung penduduk usia produktif sangat rendah. “Disini, angkatan kerjanya lebih tinggi dari penduduk yang harus ditanggung. Aspek ekonominya bagus, namun jumlah penduduk yang besar dan tak berkualitas tentu berpengaruh terhadap rendahnya SDM dan menjadi beban pembangunan,” bebernya. Karena itulah sejak dari awal sudah mulai dipersiapkan kualitas fisik (pembangunan kesehatan, dll) serta mentalnya. “Jangan sampai tiba saatnya 2035 nanti, akan terlalu banyak angkatan muda yang tak berkualitas,” timpalnya.

Menurut Dani, bonus demografi harus dimanfaatkan sebaik-baiknya untuk meningkatkan kesejahteraan penduduk. Apabila peluang ini terlewat, maka dapat berakibat pada bertambahnya beban yang harus ditanggung penduduk usia produktif nantinya. Karena itulah diperlukan grand design (rancangan induk) pengendalian kuantitas penduduk Kalbar tahun 2010-2035, yang saat ini memang sedang dalam tahap penyusunan. “Program KB menjadi salah satu strategi dalam mengendalikan kuantitas penduduk. Jumlah penduduk perlu dikendalikan karena fenomena yang terjadi saat ini masih banyak penduduk Kalbar yang kualitasnya rendah,” bebernya. Dengan mengikuti program KB dan pengaturan kelahiran dengan baik, akan melahirkan generasi mendatang yang berkualitas. “Dengan konsep keluarga kecil sejahtera akan lahir anak-anak yang pandai dan sehat. Dengan minimnya anak, keluarga akan lebih siap memenuhi kebutuhan dan meningkatkan kualitas anak-anaknya,” beber Dani. Bonus demografi itu sendiri akan menjadi ancaman bilamana kualitas manusianya tidak dipersiapkan sejak sekarang. Disinilah tantangan bagi BKKBN dan instansi terkait agar bagaimana bisa menurunkan angka pencapaian yang masih rendah itu. “Kita punya cita-cita yang sama menginginkan IPM yang lebih baik. Nah disinilah masing-masing dinas dan instansi sesuai tupoksinya bekerja sebaik-baiknya dan saling mendukung,” pungkas perempuan berjilbab ini. (mel)

Galakkan Kampanye Kesehatan Reproduksi

dr. Andi Jap Kepala Dinas Kesehatan Kalbar

Kampanye terkait persoalan reproduksi terus digalakkan, khususnya di kalangan remaja saat ini. Berbagai program terus digalakkan agar para remaja memahamisebenar-benarnyamengenai masalah kesehatan reproduksi. Sehingga pada akhirnya nanti, remaja-remaja inilah yang kelak akan melahirkan generasi emas bangsa dengan kualitas SDM yang lebih baik. Kepala Dinas Kesehatan Kalbar, dr Andi Jap mengatakan, remaja sangat rentan dalam menghadapi persoalan

Berbicara tentang generasi yang berkualitas, tak terlepas dari masalah kesehatan reproduksi. Di kalangan remaja, mereka sangat rentan menghadapi persoalan ini. Dibutuhkan kesiapan fisik maupun mental agar mereka lebih siap menyongsong masa depannya dengan pengetahuan yang mumpuni tentang kespro tersebut”

LANTIK : Wakil Gubernur Kalbar, Christiandi Sanjaya melantik kepengurusan Koalisi Kependudukan dan Pembangunan Kalbar, yang diketuai oleh Edy Suratman, belum lama ini.

reproduksi. “Remaja itu secara emosionalnya masih labil. Apalagi anak-anak usia muda itu kan masih dalam masa-masa puber. Jika sejak awal, kita tidak berikan pemahaman mengenai persoalan reproduksi remaja, maka dampaknya akan besar,” ujar Andi menjawab Pontianak Post, kemarin. Atas dasar itulah, maka Dinas Kesehatan berupaya memberikan pemahaman pada remaja, terutama melalui konselor sebaya. “Jika ada te-

man yang mengalami berbagai masalah reproduksi, mereka tidak malu untuk bertanya dengan teman sebayanya. Berbeda jika ini disampaikan oleh orang yang lebih tua,” jelasnya. Dinkes, sambung Andi, telah merekrut anak-anakremaja,baikdarisekolah atau dari berbagai organisasi remaja untuk menjadi konselor sebaya. “Merekalah yang nantinya akan menjadi tempat curhat bagi remaja lain,” cetusnya. Jika berbicara generasi yang berkualitas, maka menurut Andi, tak terlepas

dari masalah kesehatan reproduksi. Karenanya, ia mengimbau kepada generasi muda agar tidak menikah di usia dini. “Ya menikahlah jika secara usia sudah mencukupi. Misalnya untuk perempuan di atas 20 tahun,karenainimenyangkutbanyakhal, baik kesiapan fisik maupun juga mental,” tambahnya. Dari kesiapan fisik misalnya, soal kesiapan sistem reproduksi itu sendiri. Jika menikah di usia muda dikhawatirkan sistem reproduksinya masih belum siap dan itu akan sangat berbahaya bagi diri sendiri. (her)


Pontianak Post

SINGKAWANG

Rabu 11 Juli 2012

swakelola

Jalan Dipersoalkan DINAS Bina Marga Kota Singkawang sedang melakukan perbaikan jalan yang menggunakan dana swakelola dan mengerjakan pengaspalan di halaman SMA Ignatius Singkawang. “Kok sekolah swasta bisa dibiayai dana swakelola. Itu dibenarkan atau tidak,” kata salah satu warga yang sedang melintas di Jalan Hermansyah, kemarin. Menurut warga, seharusnya dana swakelola itu diperuntukan bagi kerusakan jalan yang dibiayai oleh pemerintah, bukan untuk sekolah yang sudah memiliki yayasan. “Kalau seperti ini bisa saja ada penyimpangan,” kata warga mempertanyakan. Menurut dia, bila pun pekerja itu mendahulukan pekerjaan untuk pengaspalan SMA Ignatius dan dibiayai sepenuhnya oleh yayasan juga tidak dibenarkan. Sebab, kata dia, mereka sudah dikontrak dan digaji untuk mengerjakan swakelola dan menggunakan alat-alat milik dinas. “Kan, masih banyak jalan-jalan yang berlubang belum diperbaiki. Masak, harus mengambil borongan dulu. Apakah harus mendahulukan pekerjaan borongan ketimbang swakelola,” kata warga dengan nada bertanya. Dia khawatir, borongan yang diutamakan ketimbang swakelola yang dikerjakan. Selain itu, dikhawatirkan akan banyak pihak yang minta dikerjakan. “Bisa saja sekolah-sekolah atau pihak swasta lainnya minta dikerjakan milik mereka. Bisa tak selesai swakelola.” Sementara itu, Kepala Dinas Bina Marga Kota Singkawang, Dwi Putra Soemarna membenarkan kalau pekerjanya berasal dari Dinas Bina Marga. Namun, kata Dwi yang biasa dipanggil Bagong ini, biaya sepenuhnya ditanggung oleh pihak sekolah. “Itu pihak sekolah yang membiayai. Cuma, mereka menggunakan tenaga dari Dinas Bina Marga, kemudian mereka membayarnya. Tidak ada penggunakan dana dinas untuk pengaspalan di halaman SMA Ignatius,” kata Dwi mengklarifikasi. Menurut Dwi, tidak ada salahnya mereka mengambil upah dari pekerjaan tersebut. (zrf)

19

Kuota Haji Dikurangi

OZY/PONTIANAKPOST

RAZIA: Petugas Lantas Polres Singkawang memeriksa kelengkapan pengendara motor yang saat pelaksanaan Operasi Patuh 2012 di Kota Singkawang.

Puluhan Pengendara Terjaring SINGKAWANG- Puluhan pengendara kendaraan bermotor berhasil diamankan Satlantas Polres Singkawang ketika dilaksanakan operasi Patuh 2012 di simpang BNI Kota Singkawang, Selasa (10/7). Kegiatan ini akan terus berlangsung hingga 17 Juli sebagai upaya meminimalisir korban lakalantas dan menyadarkan masyarakat pentingnya tertib berlalulintas. Pelanggaran yang diamankan, di-

antaranya pembonceng kendaraan bermotor tidak mengenakan helm, kemudian surat menyurat kendaraan tidak lengkap serta pelanggar perlengkapan kendaraan. Selain langkah persuasive dilakukan, petugas juga memberikan tilang kepada pengendara motor. Kapolres Singkawang AKBP Prianto melalui Kasatlantas, AKP Bagio Erianto mengatakan Operasi Patuh 2012 memiliki sasaran mem-

bangun kesadaran dan kepatuhan masyarakat dalam berlalu lintas, sehingga korban lakalantas bisa diminimalisir serta menurunkan tingkat kemacetan. “Terlebih jelang Ramadan seperti sekarang ini, mobilitas masyarakat dipastikan meningkat. Hal ini merupakan salah satu faktor penyebab meningkatnya angka kecelakaan lalu lintas,sehinggakesadaranberlalulintas sangat diperlukan,” katanya. (fah)

Menjelang Ramadan Daging dan Bawang Naik SINGKAWANG- Meski Ramadan masih beberapa hari lagi, harga barang kebutuhan di pasar tradisional di Kota Singkawang mulai merangkak naik. Bahkan, berdasarkan pengakuan pedagang kondisi tersebut sudah berjalan sejak seminggu lalu. Seperti di Pasar Beringin Kota Singkawang, pada Selasa (10/7) dua jenis barang, yakni Bawang merah dan daging ayam potong sudah naik harganya. Kenaikan dua jenis kebutuhan yang selalu dibutuhkan warga rata-rata naik Rp2 ribu per kilo nya. Salah satu pedagang daging ayam di

Pasar tersebut, Syaiful menyebutkan harga daging ayam sejak satu minggu yang lalu sudah naik hingga sekarang. Per kilo nya, biasanya harga beli sekitar Rp20 ribu, naik menjadi Rp22 ribu. Namun dirinya meyakini, stok jenis ini dirasa aman. “Sudah satu minggu lalu naik Rp2 ribu, sekarang kita jual Rp22 ribu per kilo nya,” kata Syaiful, di lapak dagangannya, Selasa (10/7). Kenaikan harga pada daging ayam juga dibenarkan beberapa pedagang di pasar yang sama ketika ditemui wartawan. Berdasarkan pengalaman tahun

lalu, dikatakan Syaiful, ketika jelang Ramadan dan Lebaran. Memang untuk harga daging ayam pasti ada kenaikan. Dirinya pun mencontohkan hingga mendekati lebaran tahun lalu harga daging ayam bisa mencapai Rp27 ribu per kilo nya. “Nampaknya setiap jelang Ramadan dan lebaran ada kenaikan harga,” katanya. Sementara untuk harga bawang merah, harga sebelumnya Rp14 ribu sekarang naik menjadi Rp16 ribu. Kondisi ini terjadi bukan sekarang ini, tetapi sudah seminggu yang lalu. Hal tersebut

dikatakan pedagang di Pasar Beringin, Akoi. Dirinya menyatakan untuk harga bawang merah memang cepat berubah, namun kali ini ada kenaikan. “Kalau bawang merah memang ada kenaikan, kita juga menyesuaikan dengan harga kita mengambil jenis ini,” katanya. Memang beberapa diantaranya, harga barang kebutuhan ada yang telah naik. Namun diantaranya masih stabil. Yakni harga cabe merah kering masih bertahan Rp35 per kilo nya, bawang putih Rp20 ribu per kilo nya, kemudian gula Rp10.500 per kilo nya. (fah)

SINGKAWANG- Kuota JemaahHajidariKotaSingkawang untuk tahun ini mendapat pengurangan. Sesuai dengan Keputusan Gubernur Kalimantan Barat, 21 Juni 2012, jumlah Jemaah Calon Haji (JCH) yang siap diberangkatkan 135, sementara pada 2011, kota ini mendapatkan kuota 137 orang. “KitasudahmendapatkanSK Gubernur Kalbar Nomor 391/ kessos/2012, mengenai kuota Calon haji, dan untuk tahun ini kita ada pengurangan dua orang, yakni 135 dari 137 untuk kuota 2011 lalu,” kata Kepala Seksi Urusan Agama Islam dan Penyelenggara Haji Kementerian Agama Kota Singkawang, M Nasib, kepada wartawan, Senin (9/7). Dikatakan Nasib, adanya pengurangan tersebut tidak menjadikan masalah bagi penyelenggara di Kota Singkawang, lantaran dua calon haji yang sudah dihitung sesuai kuota tahun lalu ada yang mengundurkan diri lantaran salah satu pasangan (Suami -istri) berangkat haji 2013 nanti. “Tidakadamasalahsih,karena memangadaduaorangdikarenakan istrinya tidak bisa berangkat bersamaan tahun ini, mengajukan pengunduran diri. Jadi tidak sampai ada yang harus di coret dari daftar karena menyesuaikan kuota tahun ini,” kata Nasib. Bahkan, selain dua orang yang mengundurkan diri. Dikatakan Nasib, dari kuota 135 dimungkinkan masih ada juga yang tidak bisa berangkat. Diantaranya lantaran ada salah satunya mengundurkan diri karena istrinya sedang hamil. Sementara untuk mengisi dengan calon jemaah yang urutan dibawahnya, terlalu jauh. “Kemungkinan ada dari 135 orang yang akan berangkat tahun ini juga mengundurkan diri, artinya jemaah haji dari Kota Singkawang tidak mencapai 135 orang,” katanya. Mengenai persiapan Calon Jemaah dari Kota Singkawang, lanjut Nasib, pengurusan paspor sudah beres semua. Kemudian sedang berjalan adalah tes kesehatan yang akan berakhir 11 Juli nanti. “Tes kesehatan yang sedang

dilakukan sudah mencapai 70 persen dari jumlah jemaah haji, selanjutnya nanti akan melaksanakan Manasik haji secara bersama-sama setelah lebaran atau mendekati pelaksanaan haji,” katanya. Jika proses persiapan telah dilakukan semua, dikatakan Nasib, Calon jemaah haji tinggal melunasi biaya haji. Namun mengenai besarannya, masih menunggu keputusan Presiden RI. “Ya tinggal pelunasan biaya haji,tapi untuk besarannya kan menunggu keputusan Presiden yang mudah-mudahan bulan ini sudah keluar,” katanya. Ditambahkan Nasib, sesuai jadwal yang dikeluarkan Kemenag Provinsi Kalimantan Barat. Keberangkatan haji dilaksanakan pada 21 September hingga 5 Oktober untuk gelombang pertama,sementaragelombang ke dua diberangkatkan 6 hingga 14 Oktober. “Kalau jemaah asal Kota Singkawang, biasanya berangkat di gelombang kedua, dan sesuai jadwal kepulangan haji paling maksimal dilakukan pada 29 November 2012,” katanya. Kepala Kanwil Kemenag Kota Singkawang, Jawani mengatakan pihaknya sebenarnya berharap kuota jemaah haji kota ini ada penambahan, melihat daftar tunggu hingga 2021 sudah terisi semua. “Peminat di Kota Singkawang untuk Haji sangat tinggi seharusnya ada penambahan bukan pengurangan,” kata Jawani, ditemui wartawan di ruangannya Senin (9/7). Dikatakan Jawani, ke depannya jika pemerintah Provinsi ingin melakukan penetapan kuota per mil nya. Diharapkan ada sosialisasi terlebih dahulu. Agar jika terpaksa ada pengurangan, tidak menimbulkan keresahan bagi Calon Jemaah Haji. “Penetapan kuota jangan spontan, setidaknya ada rapat koordinasi secara menyeluruh yang melibatkan bagian kesra (pemerintah Kabupaten/kota) ataupun kemenag di seluruh daerah,” kata Jawani. (fah)


SAMBAS

20

Pontianak Post

Rabu 11 Juli 2012

terigas

Pekan Budaya dan Pameran Pembangunan Digelar

Sosialisasikan UU Perkawinan

Bupati Ajak Renungkan Semua Pencapaian

KANTOR Urusan Agama (KUA) Kecamatan Pemangkat melakukan sosialisasi UndangUndang (UU) Nomor 1 Tahun 1974 tentang Perkawinan, sekaligus silaturahmi akbar antarmasyarakat, penghulu, dan tokoh agama, hingga tokoh masyarakat se-Kecamatan Pemangkat. Kegiatan tersebut dihadiri 30 peserta yang berlangsung di Kantor KUA Pemangkat, Jumat (6/7) lalu. Ahadi “Persoalan perkawinan ini ada aturan hukumnya, baik hukum positif maupun agama. Diharapkan sosialisasi ini kembali memberikan penyegaran pentingnya bagi masyarakat memahami makna perkawinan,” ungkap kepala KAU Pemangkat, Ahadi, kepada koran ini, kemarin. Diungkapkannya, berdasarkan UU Nomor 1 Tahun 1974, bagi mereka yang ingin menikah, wajib memenungi persyaratan nikah, dengan terlebih dahulu memahami konsep nikah itu sendiri. “Barulah memahami hal-hal yang membatalkan pernikahan, pencatatan nikah, serta pemeriksaan nikah,” ucapnya. Selain menyosialisasikan mengenai nikah, KAU Pemangkat dalam rangka menghadapi Ramadan, dijelaskan dia, juga melakukan amaliyah sesuai tuntutan agama, serta menjalankan ibadah dengan sungguh-sungguh mengharapkan Rida Allah SWT. “Ibadahlah dengan tertib dan jangan mudah terpancing atau terpengaruh hal-hal yang dapat memecah belah persatuan dan kesatuan umat,” ungkapnya. (har)

HARI KURNIATHAMA/PONTIANAK POST

TINJAU PAMERAN: Bupati Sambas Juliarti Djuhardi Alwi dan Ketua DPRD Sambas Masud Sulaiman saat melihat stan pameran PNPM MPd, usai membuka Pekan Budaya dan Pameran Pembangunan, Senin (9/7) malam.

SAMBAS – Bupati Sambas Juliarti Djuhardi Alwi membuka Pekan Budaya dan Pameran Pembangunan dalam rangka Hari Jadi Kota Sambas yang ke-381, Hari Ulang Tahun (HUT) Pemindahan Kota Sambas dari Singkawang ke Sambas yang ke-13, dan HUT Proklamasi Kemerdekaan RI ke-67, di Halaman Kantor Bupati Sambas, Senin (9/7) malam.

Pembukaan Pekan Budaya tersebut ditandai pemukulan beduk oleh Bupati, Ketua DPRD Sambas Masud Sulaiman, Ketua MABM Sambas Sambas Burhanuddin A Rasyid, dan perwakilan dari Kerabat Kesultanan Sambas. Pemukulan beduk tersebut disaksikan Kapolres Sambas, Kepala Pengadilan Negeri Sambas, unsur Porko-

pinda Kabupaten Sambas, Ketua MABT dan DAD, serta para Staf Ahli Bupati Sambas, para kepala dinas, badan, dan kantor di lingkungan Pemkab Sambas. Juliarti mengatakan momentum Peringatan Hari Jadi Kota Sambas dan Pemindahan Ibu Kota Kabupaten Sambas tahun ini, hendaknya dapat dijadikan sebagai wahan dan introspeksi diri. “Melalui momentum hari jadi ini, kita dapat merenungkan, apa saja yang telah berhasil laksanakan dan mencermati apa saja yang belum dapat diselesaikan, untuk program pembangunan di masa akan datang yang lebih baik,” ujarnya. Mantan Wakil Bupati Sambas tersebut mengungkapkan bahwa selama 13 tahun pemindahan ibukota Sambas ke Sambas, telah banyak perubahan yang besar dalam bidang politik, ekonomi, sosial, budaya, pertahanan, dan keamanan. “Dilihat dari perubahan di bidang pertanian, dulu surplus 3 ribu ton padi pertahun, sekarang meningkat menjadi 11 ribu ton padi pertahun. Selain itu pembangunan di bidang perekonomian, agama, pendidikan, dan kesehatan mengalami peningkatan. Di aspek kesehatan, pemerintah daerah mengeratis kepada masyarakat yang

ingin berobat di pukesmas, rawat inap kelas IIIdiRSUDPemangkatdanSambas,maupun rujukan rawat inap kelas III di RSUD Abdul Azis Singkawang,” paparnya. Sementara itu, sekda Sambas, Jamiat A Kadol yang juga ketua pelaksana kegiatan menerangkan bahwa selain kegiatan pembukaan Pekan Budaya dan Pameran Pembangunan, juga dirangkai dengan kegiatan apel pagi, kemudian dilanjutkan ramah tamah pada 16 Juli mendatang. “Kegiatan ini nantinya akan dihadiri Gubernur Kalbar dan sekaligus penyerahan aset antara Kabupaten SambaskepadaKabupatenBengkayang,dan dilanjutkan dari Bengkayang kepada Kota Singkawang,” ungkapnya. Selain itu, disebutkan dia bahwa kegiatan ini juga dimerirahkan dengan pertandingan olahraga tradisional dan pertandingan pangkak gasing. Kemudian pada 17 Juli digelar pawai taaruf untuk seluruh masyarakat Kabupaten Sambas, dan malam harinya dilanjutkan dengan pawai obor. “Semula pawai obor diselenggarakan pada 16 Agustus karena masuk bulan puasa dimajukan pada malam penutupan pekan budaya,” paparnya. (har)

Rusak Parah, Jalan Penjajab Butuh Perbaikan PEMANGKAT – Rusaknya sejumlah ruas jalan Penjajab di Desa Penjajab, Pemangkat, membuat aktivitas sejumlah warga terganggu. Akibatnya, tentu saja berdampak pada perekonomian masyarakat. Hal ini dikarenakan jalan tersebut merupakan jalan utama sentra bisnis perikanan dan penyeberangan Kecamatan Pe-

mangkat – Jawai Selatan, serta dunia pendidikan.“Silakan saja ke Penjajab, jalannya rusak parah, di sana-sini lubang. Untung atas kepedulian sejumlah pengusaha, lubang yang ada sementara waktu ditutup dengan tanah, namun hal ini tak bakal tahan lama,” ungkap kepala Desa Penjajab, Muslimin, kepada koran ini, Selasa (10/7) di Penjajab. Diungkapkan dia, tidak sedikit warga yang mengeluhkan kondisi jalan tersebut. Pasalnya tak jarang kendaraan-kendaraan yang melintas sering mengalami kebocoran. Tidak hanya para pengendara roda dua yang direpotkan, tapi juga kendaraan roda empat. Belum lagi kendaraankendaraan yang melintas sering bertabrakan satu sama lainnya. “Mulai pagi hingga malam, jalan

itu padat aktivitas, sehingga rawan dengan kondisi jalan yang rusak,” katanya. Pihaknya meminta agar jalan Penjajab diperbaiki, sebagaimana keinginan masyarakat di desa tersebut. Dengan perbaikan, dia yakin, akan memperlancarmobilitasmasyarakat dalam rangka meningkatkan perekonomian warga setempat. Hal yang sama juga diungkapkan Agus, salah satu tukang ojek di kawasan tersebut. Menurutnya, perbaikan ruas jalan Penjajab sudah menjadi sebuah keharusan. Pasalnya, lalu lalang kendaraan menuju kawasan pelabuhan begitu ramai, baik oleh warga yang hendak menyeberangkeJawai,maupunkendaraankendaraan yang mengangkut barang kebutuhan pokok. (har)

HARI KURNIATHAMA/PONTIANAK POST

RUSAK: Salah satu kondisi jembatan di lintasan ruas jalan Penjajab, tampak mengalami kerusakan parah, namun belum sekalipun dilakukan perbaikan. Kondisi ini cukup membahayakan kendaraan yang melintas.


Pontianak Post

ketapang

Rabu 11 Juli 2012

21

Pajak Hotel Tingkatkan PAD

Polres Ciduk Residivis Bawah Umur

PERHIMPUNAN Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Kabupaten Ketapang meminta agar Dinas Pendapatan Daerah (Dispenda) meningkatkan pendapatan dari sektor pajak hotel dan restoran. Ketua PHRI Kabupaten Ketapang, Khairul Saleh, mengungkapkan bagaimana pendapatan asli daerah (PAD) dari sektor ini pada tahun 2010 yang hanya Rp200 juta, mengalami kenaikan pada tahun 2011 hingga Rp700 juta. “ U n t u k t a h u n 2 0 1 2 k i t a t a r g e t k a n m e n ja d i Rp1 miliar,” ujarnya, kemarin (10/7) di Ketapang. Untuk mencapai target tersebut, ia meminta agar Dispenda gencar melakukan sosialisasi, penyuluhan, dan pendataan terhadap hotel dan restoran yang ada di Kabupaten Ketapang. “Target ini tergantung Dispenda, karena tidak menutup kemungkinan terjadi penggelapan pajak,” katanya. Mengingat geliat perkembangan perekonomian di kabupaten ini saat ini, menurut dia, cukup signifikan. Dengan kondisi tersebut, dia yakin pendapatan daerah dari sektor ini dapat mendongkrak PAD untuk APBD Kabupaten Ketapang.“Untuk tingkat kota pendapatan daerah dari pajak hotel dan restoran paling besar dalam mensuplai APBD kota,” imbuhnya. Di kabupaten Ketapang, dijelaskan dia bahwa saat ini terdapat satu hotel berbintang, sebelas hotel klas melati 1, empat hotel klas melati 3, serta dalam perkembangannya terdapat beberapa hotel yang dilakukan peningkatan kelas dengan fasilitas yang lengkap. “Pengusaha yang akan mengurus perizinan harus mendapat rekomendasi dari PHRI Kabupaten Ketapang,” ucapnya. Ia juga mengatakan masih ada beberapa hotel yang tidak melengkapi perizininan, seperti IMB dan lain-lainnya. Itu, menurut dia, merupakan tugas in s t a n s i t e r k a i t , u n t u k m e l a ku k a n p e n e r t i b a n . Khairul juga menyarankan agar akses pembayaran pajak yang dilakukan masyarakat dipermudah. Seperti pembayaran rekening listrik PLN, karena saat ini pembayaran PBB masih dilayani oleh Bank BNI, yang mengharuskan warga antre berjam-jam lamanya. “Coba pelayanan pembayaran pajak dilakukan sama mudah dengan pembayaran rekening PLN, sehingga niat orang bayar pajak semakin tinggi,” pungkasnya. (ash)

KETAPANG – Setelah dua hari melacak keberadaaan pelaku pencurian sejumlah barang pada sebuah rumah di kawasan Jalan H Agus Salim Gang Murai Nomor 3, Ketapang, akhirnya Sabtu (7/7) lalu, Satreskrim Polres Ketapang berhasil menangkap tiga tersangka yang menjadi dalang pencurian sejumlah barang tersebut. Kasatreskrim AKP Sudarsono memaparkan bahwa kejadian bermula saat pemilik rumah, Dwi Wulan Magi, sekitar pukul 04.00 WIB, terbangun dari tidur dan keluar kamar. Sesaat, Dwi melihat pintu depan rumah miliknya terbuka. Karena curiga, akhirnya Dwi memeriksa kondisi rumah. Sejurus kemudian, satu unit laptop, dua unit HP, serta dompet miliknya sudah tidak berada di tempatnya. Setelah mengetahui sejumlah barang beharga miliknya raib digondol maling, Dwi kemudian membangunkan suaminya, Fighi Farisal. Keduanya kemudian melaporkan kejadian tersebut ke Polres Ketapang. Tak berapa lama mendapat laporan, sejumlah petugas

potret

Dua Hari Pascaaksi, Keberadaan Terendus

dari Polres Ketapang pun bergerak mencari keberadaan pelaku. Mereka akhirnya berhasil menangkap, tiga pelaku di bawah umur ini di kediaman masing-masing. Sudarsono membenarkan bahwa tiga pelaku tersebut memang di bawah umur. Ketiganya, diketahui putus sekolah. Mereka adalah MR (17), Uj (14) dan ADW (15). “Meski di bawah umur, ketiga pelaku ini merupakan residivis, karena telah beberapa kali melakukan kejahatan serupa,” ucap Sudarsono. Saat, Uj, salah satu pelaku, ternyata masih menyimpan sejumlah barang hasil aksi mereka, berupa laptop dan uang tunai senilai Rp600 ribu. Sedangkan sisa hasil curian lainnya, seperti dua unit telefon genggam (HP), berdasarkan pengakuan mereka, menurut Kasatreskrim, masih disimpan tersangka lain, ADW. Atas tindak kejahatan yang dilakukan mereka, ketiga remaja tanggung tersebut kini terpaksa mendekam di tahanan Polres, untuk menjalani proses lebih lanjut. “Mereka akan dikenakan Pasal 363 (KUHP), karena terbukti melakukan pencurian denga pemberatan,” jelas Sudarsono. Mengingat masih rentannya terjadi tindak kejahatan pencurian serupa, melalui

ASHRI ISNAINI/PONTIANAK POST

PELAKU PENCURIAN: Kasatreskrim Polres Ketapang, AKP Sudarsosno, saat meminta keterangan dari tiga tersangka pencurian sejumlah barang berharga milik warga di Jalan H Agus Salim Gang Murai Nomor 3, Ketapang.

media, Sudarsono berpesan kepada warga, agar lebih ekstrawaspada, untuk menjaga keamanan diri dan kediaman

masing-masing. “Sebelum tidur atau bepergian, hendaknya semua rumah dipastikan dalam keadaan aman dan

terkunci dengan baik, dengan tujuan untuk mengantisipasi pencurian dan sejenisnya,” paparnya. (ash)

Warga Dua Dusun Bantah Pencemaran Limbah PAL KLH Tinjau Laporan Penceraman KENDAWANGAN – Menindaklanjuti laporan adanya indikasi pencemaran limbah pada perusahaan tambang PT PAL Kendawangan, Senin (9/7), tim dari Kantor Lingkungan Hidup (KLH) Ketapang turun ke lapangan. Mereka mencek langsung kebenaran laporan dari pihak Kecamatan Kendawangan. Dalam pengecekan tim KLH tersebut juga disaksikan lebih dari 30 warga yang berasal dari Dusun Air Merah, Banjarsari, serta Dusun Klukup Belantak, Mekar Utama, yang

tidak jauh dari lokasi adanya indikasi pencemaran limbah. Kepala Dusun Klukup Belantak, Mentaduk, dan Kepala Dusun Air Merah, Markani, menyesalkan adanya laporan indikasi pencemaran limbah oleh orang yang mengaku tanahnya terkena limbah. “Apa yang dilaporkan orang tersebut sebenarnya adalah tanah milik kami beserta 17 warga lainnya yang sempat diakuinya. Sementara kami sendiri selaku pemilik tanah tidak merasa itu sebuah pencemaran limbah, karena masih dalam area lahan milik kami, yang sudah dibebaskan oleh pihak perusahaan tambang PT PAL sejak tahun 2009,” papar Markani. Ditegaskan dia, bersama 17 warga lainnya, mereka merasa keberatan jika tanah milik

EFFENDI YUSUF UNTUK PONTIANAK POST

TINJAU LAHAN: Tim dari KLH Kabupaten Ketapang dengan didampingi sejumlah warga, melakukan peninjauan lahan yang terindikasi mengalami pencemaran dari limbah PT PAL, Senin (9/7).

mereka tersebut, diklaim orang lain. “Apalagi dengan tuduhan adanya pencemaran limbah,” tandasnya. Sementara, dia memaparkan bahwa pada sisi kanan dan kiri lahan yang dimaksud, masih tumbuh subur pepohonan ba-

tang gelam. “Jadi, mana yang dikatakan itu sebuah indikasi pencemaran, sedang kami sendiri pemilik lahan tidak merasa itu sebuahpencemaran.Seharusnya kami yang menuntut ke perusahaan kalau itu sebuah pencemaran. Lagian lahan tersebut juga

sudah dibebaskan oleh pihak perusahaan PT PAL,” terangnya. Jika memang terjadi pencemaran, menurut dia, tentunya dampak dari pencemaran tersebut akan dirasakan sejak lama. Pasalnya lokasi mereka tidak jauh dari lokasi yang diduga tercemar limbah tambang biji besi tersebut. Sementara hasil survei Tim KLH Kabupaten Ketapang yang dituangkan dalam Laporan Sementara Hasil Verifikasi Pengaduan, yang juga dihadiri oleh unsur jajaran Muspika Kecamatan Kendawangan, selain pihak perusahaan PT PAL dan warga di dua dusun. Lokasi yang menjadi pemantauan mereka adalah intake air bersih untuk proses pencucian, lokasi pencucian (washing plant), tanggul isolasi limbah, lokasi stock file, dan parit batas tanah masyarakat.

Adapun hasil pantauan terhadap lokasi tersebut, seperti pada lokasi pencucian, ternyata tidak terdapat pemukiman penduduk. Kawasan berpemukiman tersebutadalahDusunAirMerah yang berjarak sekitar 5 kilometer. Kemudian ditemukan endapan tailing yang berada di sekitar kanal intake dengan perkiraan lebar 30 meter dan panjang 400 meter, dengan kedalaman tailing 30 sentimeter – 50 sentimeter, di mana lokasi tersebut menurut pihak perusahaan masih termasuk lokasi perusahaan yang telah dibebaskan seluas 75 hektar dan sistem sewa 5 hektar. Warga yang memiliki lahan sewa tersebut antara lain Ny Butak, warga Dusun Sukaria, Mentaduk (Kadus Klukup Blantak), dan Nyonyong (warga Dusun Sukaria). Ketiganya ternyata tidak

merasa mempermasalahkan adanya endapan tailing pada lahan mereka. Kemudian dilakukan juga pengambilan sampel tailing pada satu titik dan sampel air Sungai Kediuk pada satu titik di lokasi terdekat dengan kegiatan pencucian biji besi milik PT PAL. Dalam lokasi pencucian sendiri terdapat tiga kolam pengendap. Sampai kini PT PAL sedang membuat tanggul isolasi yang terhenti semenjak sebulan lalu, karena adanya larangan dari warga yang merasa memiliki lahan disekitar kanal intake. Selanjutnya tim merekomendasikan tindak lanjut dari hasil verifikasi sementara, seperti mengantisipasi melubernya tailing yang berada di kanal intake, agar pihak perusahaan segera melanjutkan pembuatan tanggul isolasi, agar tailing tidak menyebar ke areal sekitar. (ash)


22 petuah

Beri Kades Kendaraan PEMERINTAH Kabupaten (Pemkab) Kayong Utara memberikan bantuan kendaraan operasional kepada seluruh kepala desa (kades) yang berdaulat di 43 pemerintah desa (Pemdes) tersebut. Tepatnya, dua kades mendapat kapal motor, sisanya adalah sepeda motor. “Sebagai bentuk perhatian lebih kepada masyarakat Kepulauan Karimata, Pemkab telah memberikan bantuan kendaraan operasional berupa kapal dinas pada dua kades, Pelapis dan Betok Jaya. Sedangkan untuk 41 kades lainnya diberikan bantuan kendaraan operasional berupa motor roda dua,” ungkap Bupati Kayong Utara Hildi Hamid, saat bertandang di Desa Padang, Kepulauan Karimata, beberapa waktu lalu. Dikatakannya, percepatan pembangunan yang dilaksanakan secara khusus mengambil dan memberikan perhatian besar kepada Pemdes. Total alokasi dana yang diberikan kepada Pemdes telah memenuhi ketentuan dari pemerintah, sebesar 10 persen dari APBD Kabupaten Kayong Utara. “Dana itu disebarkan secara adil dan proporsional ke 43 desa di enam kecamatan di KKU. Untuk wilayah kecamatan Karimata secara keseluruhan mendapatkan ADD Rp757.305.061,75 atau sekitar 7,57 persen dari total Rp10 miliar,” tutur Hildi. Bupati menerangkan selain percepatan pembangunan dan pemberdayaan masyarakat melalui program pendidikan dan kesehatan gratis, serta penguatan kapasitas pemerintahan desa, juga dilaksanakan program lainnya. Tersebar di satuan kerja perangkat daerah (SKPD) di lingkungan Pemkab Kayong Utara. “KKU merupakan salah satu bagian Provinsi Kalbar. Tepat pada 26 Juni 2012 berumur 5 tahun. Selama masa lima tahun tersebut, sudah dilaksanakan program dan kegiatan untuk melaksanakan percepatan pembangunan. Program unggulan daerah ini, pelaksanaan pendidikan dan kesehatan gratis,” ucapnya. Jadi pertimbangan utama dalam melaksanakan kedua program itu, sambung Hildi, sebagai bentuk upaya mengejar ketertinggalan di bidang investasi sumber daya manusia (SDM). Ini, dinilai dia sebagai investasi jangka panjang. “Untuk mewujudka hal itu, bukanlah perkara mudah. Mengingat kabupaten ini ke-13 dari 14 kabupaten/kota yang ada di Kalbar dengan bentangan wilayah darat hingga kepulauan. Keterbatasan jangkauan wilayah salah satu hambatan sering dihadapi. Namun tetap menjadi semangat dan motivasi terus berbenah diri dan berimprovisasi dalam membangun negeri,” timpalnya. (mik)

kayong utara

Pontianak Post

Rabu 11 Juli 2012

Program E-KTP Dimulai, Sasar 73.635 Warga SUKADANA – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kayong Utara melalui Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil), resmi meluncurkan program electronic Kartu Tanda Penduduk (e-KTP). Kegiatan tersebut bertempat di Kantor Camat Sukadana, Selasa (10/7) pagi. Peresmian dilakukan Bupati Kayong Utara Hildi Hamid, didampingi Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Ny Diah Permata Hildi, serta Wakil Bupati (Wabup) Muhammad Said, Sekda Hendri Siswanto, Kepala Dinas (Kadis) Dukcapil HK Roni Iswandy, serta Wakil Ketua DPRD Namrun Leru. Selain itu tampak pula Camat Sukadana Agus Suratman, seluruh kepala desa (kades) di wilayah Kecamatan Sukadana, tokoh masyarakat, dan lain-lainnya. Dalam pembukaan peluncuran e-KTP, Kadis Dukcapil HK Ronny Iswandi menuturkan bahwa untuk persiapan program, mereka telah melatih 22 orang. “Rinciannya, 20 orang perwakilan dari kecamatan dan dua dari Dukcapil KKU. Kemudian ditambah petugas dari Sucofindo (BUMN) lima orang. Maksudnya satu orang untuk satu kecamatan,” jelas-

nya. Peresmian itu sendiri mengusung tajuk: Dengan Launchi ng ( Pe l u n cu ra n ) e - K T P Kita Tingkatkan Kesadaran Masyarakat akan Kepemilikan Dokumen Kependudukan KKU. Dijelaskan dia bahwa perekaman data e-KTP untuk Kecamatan Kepulauan Karimata, masih bergabung ke Kecamatan Pulau Maya. Alasannya, menurut dia, saat program ini dilaksanakan Departemen Dalam Negeri (Depdagri), kecamatan paling bungsu tersebut belum resmi terbentuk. Maka dengan pertimbangan tersebut, warga Kepulauan Karimata dimasukkan di kecamatan itu. Bupati dalam kata sambutannya meminta kepada petugas pelayanan e-KTP, agar melayani masyarakat dengan baik. “Di awal, pastinya petugas akan sibuk. Jangan pula ketika ada masalah keluarga dibawa ke pekerjaan. Nanti akan marahmarah ke warga ketika melayani e-KTP. Abdi negara itu pelayan masyarakat. Jangan malu berstatur pelayan masyarakat karena itu kita digaji negara,” pesannya. Bupati juga meminta kepada Perusahaan Listrik Negara (PLN) Ranting Sukadana, su-

paya berkoordinasi dengan Dukcapil atau pihak terkait. Khususnya, diingatkan dia, yang berhubungan dengan kesuksesan pelaksanaan e-KTP. “Kalau listrik sering padam, ya tak bisa mengoperasionalkan e-KTP. Demikian juga ketika arus tegangan listrik kurang, mungkin kurang mampu menghidupkan server e-KTP. Masyarakat yang antre bikin e-KTP banyak, kelaparan lagi, bisa marah itu. Jadi kepada Dukcapil, sekiranya dapat mengantisipasi persoalan listrik,” pesan Hildi lagi. Diterangkannya bahwa e-KTP merupakan amanat Undang-Undang (UU) Nomor 23 Tahun 2006 tentang Administrasi Kependudukan. “Target wajib e-KTP di KKU mencapai kurang lebih 73.635 orang sampai 31 September 2012,” tutur Hildi. Kegiatan e-KTP, dijelaskan Bupati, meliputi lima kecamatan, yaitu Sukadana, Simpang Hilir, Teluk Batang, Seponti, Pulau Maya, dan termasuk di dalamnya Karimata . “Kecamatan Kepulauan Karimata baru diusulkan untuk didaftarkan pada Direktorat Jenderal (Dirjen) Administrasi Kependudukan (Adminduk) Depdagri-RI,” tuturnya. (mik)

M SURIMIK UNTUK PONTIANAK POST

REKAM SIDIK JARI: Bupati Kayong Utara Hildi Hamid saat merekam sidik jarinya usai peresmian peluncuran Program eKTP di Kantor Camat Sukadana, Selasa (10/7) lalu.

Tuntaskan Kasus Proyek Meledang Sudah Lima Tahun Air Tak Menetes SUKADANA – Lima tahun sudah proyek air bersih Meledang dilaksanakan.

Namun, sejak dibangun pada 2008, hingga sekarang proyek tersebut belum memberikan manfaat bagi masyarakat Kecamatan Pulau Maya, lantaran airnya tak kunjung menetes. Abdul Maat, figur muda dari Kecamatan Pulau Maya, meminta agar proyek tersebut diusut tun-

tas. Diingatkan dia, jangan sampai biaya besar yang dikucurkan menjadi sia-sia karena persoalan tersebut. “Perlu diusut tuntas, jangan sampai proyek yang begitu besar dianggarkan menjadi mubazir,” ungkap Maat di Sukadana, Selasa (10/7). Meledang, digambarkan dia sebagai sebuah

danau dengan areal yang begitu luas. Danau tersebut terletak di Dusun Sukamandi, Kemboja, Pulau Maya. Danau Meledang, diakui Maat, memang tidak begitu dalam. Karena di sekitar danau tumbuh berbagai pepohonan. Air di Meledang, menurutnya, berwarna kehitaman karena hutan di sekitar danau masih lebat dan bergambut. Walau airnya kehitaman, namun rasanya tawar. Bahkan, air Meledang tak pernah kering sekalipun musim kemarau. “Kalau musim kemarau, warga beramairamai mengambil air di Meledang. Karena airnya tak pernah kering, walau warnanya agak kehitaman, namun airnya segar dan tawar,” katanya menjelaskan.

Maat sendiri mengaku tak begitu paham mengapa proyek ini tidak bisa berfungsi hingga sekarang? Yang jelas, menurut dia, pipa dari Meledang sudah terpasang dan tersambung di tiga desa, yakni Desa Kemboja, Satai Lestari, dan Tanjung Satai. Diberitakan sebelumnya, proyek Instalasi Pengolahan Air (IPA) Meledang di Kecamatan Pulau Maya, senilai Rp18,9 miliar dipersoalkan. Pasalnya hingga sekarang keberadaan instalasi tersebut tidak berfungsi, namun dugaan adanya tindak pidana korupsi pada proyek tersebut sampai saat ini tidak memiliki kejelasan. Tajudin, salah satu warga Pulau Maya, mengatakan bahwa mereka sudah melaporkan dugaan kasus korupsi senilai Rp18,9

miliar ini ke Kejati Kalbar sekitar tahun 2010. Akan tetapi, menurut dia, sampai kini belum jelas tindak lanjut dari laporan tersebut, apakah ditindaklanjuti atau dipeti-eskan? Proyek pipanisasi untuk mengalirkan air dari sungai Meledang ke Tanjungsatai, ibu kota Kecamatan Pulau Maya tersebut, menurutnya tidak berfungsi. Tajudin memastikan bahwa ini jelas merupakan kerugian negara. “Apalagi pipanisasi air bersih itu hanya belasan kilometer saja, kami yakin tak sampai Rp18,9 miliar,” tegas Tajudin. Sekedar diketahui, pembangunan prasarana dan sarana pipa air baku Sungai Meledang Pulau Maya bernilai Rp18.938.962.000. Dikerjakan PT Gandaputera Intisejahtera. (mik)


Pontianak Post

aneka

Rabu 11 Juli 2012

Mamin Kedaluwarsa Sambungan dari halaman 17

kedaluwarsa. Petugas pun langsung membawa mamin dalam kemasan ini untuk dilakukan pemeriksaan. Sementara bagi pedagangnya, diminta mengisi identitas agar ke depannya lebih mudah dalam melakukan pembinaan agar tidak menjual barang-barang seperti itu lagi. Kepala Disperindagkop dan UKM Kota Singkawang, Emy Erwanda menyatakan dari

kegiatan kali ini diamankan Sembilan dus minuman air tahu yang telah kadaluwarsa. Makanan jenis sosis dari Malaysia, Kecap dan cuka yang kadaluwarsa, tahu kering dari Malaysia. “Dalam waktu dekat nanti, barang yang berhasil kita amankan segera dimusnahkan,” kata Emy Erwanda kepada wartawan, Selasa (10/7). Razia terhadap perdagangan Mamin seperti ini, dikatakan Emy, akan secara rutin dilaksanakan. Pihaknya telah

berkoordinasi dengan pihak terkait lainnya sebagai upaya perlindungan terhadap konsumen, terutama menjelang Ramadan dan lebaran yang tingkat kebutuhan warga meningkat. “Kondisi seperti ini, jelang Ramadan dipastikan kebutuhan masyarakat meningkat, sehingga ada pihak atau oknum pedagang yang dengan sengaja ingin mencari keuntungan dengan memasukkan barang-barang yang melanggar aturan,” katanya.

Selain kegiatan ini, dikatakan Emy, masyarakat sebagai konsumen harus juga cerdas, sebelum berbelanja. Hal itu harus dilakukan, yakni meneliti barang sebelum dibeli guna mengurangi adanya kerugian yang dialami konsumen. “Tapi kalau memang masih ditemukan barang-barang melanggar aturan, silahkan laporkan saja ke Disperindagkop Kota Singkawang lengkap dengan tempat dimana membeli, agar bisa segera dilakukan tindakan,” katanya.(fah)

daklanjuti oleh Pengadilan Agama,” tegasnya. Sinaga juga menegaskan bahwa pihaknya sudah menyampaikan teguran sejak bulan November tahun lalu yang didalamnya ada putusan eksekusi. Pihak tergugat memiliki waktu delapan hari untuk melaksanakannya sendiri, hanya sampai saat ini yang bersangkutan tidak melaksanakan. “November kita sudah sampaikan teguran yang didalamnya ada putusan tersebut. Sejak diterimanya teguran tersebut, yang bersangkutan mempunyai waktu delapan hari untuk mengeluarkan sendiri barang-barangnya. Ternyata mereka tidak mau mengeluarkan sendiri. Jadi

semenjak diterbitkan oleh kepala pengadilan negeri untuk melakukan eksekusi, makanya kita lakukan eksekusi hari ini,” ungkapnya. Sementara itu, Kuasa Hukum pihak tergugat, Meiske Korengkeng, SH menyatakan pihaknya tidak menghalangi eksekusi yang dilakukan PN, namun dirinya sangat menyayangkan, bahwa surat permohonan penundaan eksekusi yang disampaikan kepada Ketua PN terkait putusan MA tersebut tidak dipertimbangkan. Sementara kasus yang sama masih dalam proses banding di PTA dan belum ada kekuatan hukum tetap. “Di PA sudah putus, sekarang masih proses di PTA,” katanya. (sgg)

Eksekusi Rumah Sempat Tegang Sambungan dari halaman 17

putusan dari PN, PT dan MA sudah turun. Putusan MA sendiri sudah turun sejak November 2011. “Yang disampaikan pihak tergugat itu, meminta penundaan eksekusi dengan alasan perkara yang sama dan sedang berjalan di Pengadilan Tinggi Agama (PTA) masih dalam tingkat banding. Sedangkan yang kita eksekusi ini sudah mempunyai kekuatan hukum tetap, artinya Pengadilan Negeri, Pengadilan Tinggi dan Mahkamah Agung sudah turun. Putusan MA itu sendiri sudah turun pada bulan November 2011. Dan kita sudah ajukan eksekusi karena perkaranya sudah incraht,”

jelasnya kepada wartawan. Ditambahkannya, alasan utama mereka menunda eksekusi tersebut adalah karena masih ada perkara yang sama yang belum selesai. “Intinya begini, yang kita eksekusi ini adalah putusan Pengadilan Negeri yang diperkuat oleh Mahkamah Agung. Kalau dikemudian hari MA memutuskan perkara yang di PTA bahwa yang bersangkutan ada hak waris, maka dengan sendirinya nanti menjadi urusan Pengadilan Agama, bukan kami lagi. Jika nanti keluar putusan MA, apapun hasil putusannya terkait banding yang diajukan yang bersangkutan ke PTA, maka putusan itu merupakan putusan yang harus ditin-

Ikan Laut dan Bakso Formalin Beredar Sambungan dari halaman 17

memanggil para pedagang dan agen ikan laut untuk diberikan pengarahan, sebab menurut Panji persoalan ini bukan sepenuhnya kesalahan pedagang maupun agen tersebut. tapi yang harus dicari adalah sumber yang tidak bertanggungjawab yang telah memasok ikan laut dan bakso tersebut. Selanjutnya Panji memnghimbau kepada masyarakat untuk berhati-hati membeli produk makanan yang berindikasi formalin, terutama kepada anak-anak. Zat yang mengandung formalin sangat berbahaya bagi kesehatan dan bisa menyebabkan

kanker. Hal senada disampaikan oleh Simson, menurut dia temuan adanya zat formalin jenis ikan laut diantaranya ikan sarden dan ikan paten. Kemudian untuk bakso yang mengandung zat formalin yang ditemukan di salah satu pedagang, Simson menjelaskan bukan hanya baksonya saja yang berformalin, tapi juga mengandung borak yang ada pada mie bakso dan mie tiau. “Hasil sampel yang kami teliti sudah positif, dan akan kami tindaklanjuti,” kata Simson yang merahasiakan nama agen dan pedagang dari ikan laut dan pedagang bakso tersebut. Dikatakannya, for-

malin merupakan salah satu pengawet yang akhir-akhir ini banyak digunakan dalam makanan, padahal jenis pengawet tersebut sangat berbahaya bagi kesehatan. Formalin merupakan larutan tidak berwarna, berbau tajam, mengandung formaldehid sekitar 37 persen dalam air, biasanya ditambahkan metanol 10-15 persen. Pengawet ini memiliki unsur aldehida yang bersifat mudah bereaksi dengan protein, karenanya ketika disiramkan ke makanan seperti tahu, formalin akan mengikat unsur protein mulai dari bagian permukaan tahu hingga terus meresap ke bagian dalamnya. Dengan matinya protein

setelah terikat unsur kimia dari formalin maka bila ditekan tahu terasa lebih kenyal. Selain itu protein yang telah mati tidak akan diserang bakteri pembusuk yang menghasilkan senyawa asam. Itulah sebabnya tahu atau makanan berformalin lainnya menjadi lebih awet. “Formalin selain harganya murah, mudah didapat dan pemakaiannya pun tidak sulit sehingga sangat diminati sebagai pengawet oleh produsen pangan yang tidak bertanggung jawab. Hasil survei dan pemeriksaan laboratorium menunjukkan, sejumlah produk pangan menggunakan formalin sebagai pengawet,” pungkasnya. (*)

Pemerintah nomor 33 tahun 2012, tentang Pemberian Air Susu Ibu Eksklusif. “Dalam PP No. 33 tahun 2012 tersebut, setiap anak berhak mendapatkan ASI.Salahsatupasal,bayiberhak mendapatkan ASI, setiap orang yang menghalangi bayi untuk mendapatkanASIeksklusifakan dihukum satu tahun dan denda 100 juta rupiah. Setiap tenaga kesehatan, satuan pendidikan, distributor makanan bayi

yang melanggar ketentuan ini bisa disangsi administratif,” kata dia. Kata dia, hal lain yang menjadi poin penting dalam peraturan tersebut, tanggungjawab pemerintah daerah kabupaten/ kota dalam program pemberian ASI Eksklusif yang meliputi melaksanakan kebijakan nasional dalam rangka program pemberian ASI Eksklusif, melaksanakan advokasi dan

sosialisasi program pemberian ASI Eksklusif dalam skala kabupaten/kota, memberikan pelatihan teknis konseling menyusui dalam skala kabupaten/ kota. “Hal-hal tersebut perlu diketahui dan dimengerti serta dipahami oleh masyarakat, selain melalui sosialisasi pada setiap kesempatan, cara yang strategis menyampaikan informasi ini melalui media,” kata Nurmansyah. (zrf)

“Pelaku langsung kita bawa ke Puskesmas Parindu untuk diobati dan mengeluarkan peluru dari betis kirinya. Kita terpaksa melakukan itu, karena sudah diberi peringatan, pelaku masih berupaya kabur. Tidak ada perlawanan saat penangkapan,” jelasnya. MN merupakan kawan dari tersangka EO yang sebelumnya telah diamankan Polsek Parindu dalam kasus pencurian salah satu toko Handphon, RIAM JAYA di Bodok pada tanggal 14 Juni

lalu. Akibat perbuatannya, korban mengalami kerugian sekitar Rp 38 juta. EO sebelumnya berhasil tertangkap di Sungai Pinyuh Kabupaten Pontianak sekitar seminggu lalu hasil koordinasi pihak kepolisian setempat. Sedangkan MN tertangkap di rumah calon mertuanya di Dusun Suak Mansi Desa Sungai Mawi Kecamatan Meliau, Senin sekira jam 18.30 wib. Waktu yang dibutuhkan dari Bodok ke TKP sekitar 5 jam. (sgg)

Informasi Publik Sambungan dari halaman 17

yang bisa diserap oleh masyarakat melalui informasi, diharapkan proses dan pencapaian pembangunan, khususnya bidang kesehatan bisa lebih mudah dicapai” kata Nurmansyah. Dia mencontohkan Pemkot Singkawang telah menyusun Perwako tentang ASI untuk Kota Singkawang, hal itu sejalan dengan Peraturan

Mau Kabur Ditembak Sambungan dari halaman 17

masih berjarak kurang lebih sekitar 20 km lagi menuju ke Mapolsek. Pelaku tiba-tiba minta berhenti ditengah jalan dan turun. Kendati tidak tega melihat pelaku, petugas juga tak mau terkecoh dengan permintaan pelaku, petugas akhirnya memberi izin dan mengawal pelaku. Namun setelah diberikan ijin, pelaku tidak langsung kencing dipinggir jalan, ia

justru meminta kepada petugas untuk kencing agak jauh ke arah semak-semak. Masih dengan pengawalan ketat, pelaku yang mengira akan lolos di timbunan semak-semak langsung nekat melarikan diri. Setelah diberi peringatan beberapa kali, polisi akhirnya terpaksa memberi peringatan terakhir dengan menyarangkan sebuah timah panas di bagian betis kirinya, seketika itu juga pelaku langsung tersungkur.

Ketungau Jadi Kabupaten Sambungan dari halaman 17

“Kita targetkan pada 2013 Ketungau menjadi Kabupaten baru di Kalimantan Barat,” kata ketua Forum Pembentukan Kabupaten Ketungau, Mikahael Simon Jalil, Senin (9/7) disela pertemuan panitia pemekaran dengan DPRD Sintang. Mantan Bupati Sintang priode 2000-2005, ini, menambahkan, respon pemerintah Kabupaten Sintang sangat positif untuk pembentukan Kabupaten Ketungai. Bahkan memberikan sokongan bantuan dana kepada tim pemekaran untuk keberangkatan ke Jakarta, da-

lam upaya lobi ke DPR, DPD, maupun kemendagri. Menurut dia pemerintah provinsi juga demikian. Banyak memberikan masukan untuk proses pembentukan Kabupaten Ketungau. Sementara kerja panitia juga mendapat panduan langsung dari Badan Nasional Pengelola Perbatasan. “Kini tinggal menunggu rekomendasi DPRD. Itu syarat, untuk tim Pusat turun memantau,” kata dia. Ketua DPRD Sintang Harjono Bejang menyatakan pihaknya memberi apresiasi penuh untuk pembentukan

menggelar operasi maupun ajakan kepada masyarakat, supaya menghindari pengaruh obat-obatan terlarang. Sebab keterlibatan narkoba merupakan perbuatan melanggar hukum, selain mempunyai dampak serius terhadap kehidupan. Seperti diberitakan (10/7) alat pengamanan Bandara Susilo Sintang masih sangat

minim untuk menangkal penyelundupan narkoba. Lantaran peralatan X-Ray hanya bisa berfungsi mendeteksi senjata tajam maupun api. Pihak bandara mengaku pengamanan narkoba diantisipasi dengan cara konvensional. “Alat (X-Ray) kita tidak bisa mendeteksi barang bawaan penumpang yang berisi narkoba. Alat kita hanya dapat mendeteksi barang logam.

SMK Panca Karsa Laksanakan OJT PINYUH- Sejak ditetapkan sebagai Sekolah Imbas oleh Kemendikbud Melalui Dirjen Dikmen Direktorat Pembinaan Pendidik dan Tenaga Kependidikan (PTK) 2012 masingmasing untuk SMK Panca Karsa dan SMK Negeri 1 Rasau Jaya Sebagai Sekolah Pengimbas agar SMK Panca Karsa dan SMK Negeri 1 Rasau Jaya menuju sekolah yang maju atau penularan budaya yang jauh lebih maju. Salah satu rangkaian Pemerataan mutu Pendidikan melalui Pertukaran Tendik SMK adalah Workshop Hasil On Job Training (OJT). “Saat ini sekolah kejuruan sudah memasuki masa implementasi sebagai salah satu peserta pemerataan mutu pendidikan,” terang Lasmi Yusuf, S.Ip, M.Si, Kepala SMK Panca Karsa Sui Pinyuh, kepada Koran ini kemarin. Didampingi Kepsek Pengimbas dalam masa implementasi dan kebutuhan peningkatan mutu disekolah Panca Karsa disusun secara bersama – sama dengan SMK Negeri 1 Rasau Jaya. Melalui pertukaran SMK katanya, barharap dapat terjadi transformasi Kepala Sekolah menyelenggarakan Program Manajemen Kurikulum dengan

kegiatan Workshop Penyusunan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan ( KTSP ). Penyusunan Perangkat Pembelajaran, Perangkat Penilaian dan Evaluasi Pembelajaran, katanya. Disebutkan, sebagai narasumber diambil dari Lembaga Penjamin Mutu Pendidikan (LPMP ), Pengawas SMK/ SMA dan Tenaga yang ada dari Dinas Pendidikan Kabupaten Mempawah. “Target kami mengutamakan kegiatan Manajemen Kurikulum yang merupakan faktor yang sangat mempengaruhi rendahnya kualitas pendidikan,” nilainya. Hal ini disebabkan, rendahnya kemampuan mengembangkan dan mengimplementasikan kurikulum dalam proses pembelajaran. Sarana dan prasarana kurang memadai, dan pengelolaan pendidikan yang tak menekankan pada pencapaian tujuan pembelajaran. Selain itu, lemahnya pembiayaan operasional pendidikan (POP) serta sistem evaluasi yang belum mengukur kemampuan siswa secara obyektif berdampak pada rendahnya kualitas pendidikan dan tenaga kependidikan. “Faktor factor itu berpengaruh dan merupakan kunci

keberhasilan pendidikan di Panca Karsa,” akunya. Dalam waktu dekat pihaknya akanmengadakanRapatKomite untuk mengakomodir apa yang diinginkan oleh masyarakat dan sekolah. Termasuk menyepakati tata tertib siswa. Juga menyiapkan ruang praktek administrasi perkantoran dan manajemen bisnis lengkap dengan perangkatnya. Setelah mengadakan kegiatan itu lanjut lasmi Yusuf, semua guru akan mempunyai KTSP lengkap. Perangkat Pembelajaran yang lengkap dan Proses Penilaian dan Evaluasi yang lengkap. Diakui, salah satu tantangan pendidikan yang tertera dalam dalam Rencana Strategis Kemendikbud tahun 2010 hingga 2014 adalah meningkatkan kuantitas dan kualitas Pendidikan Kejuruan/Lokasi untuk memenuhi kebutuhan lokal dan Nasional, serta mampu bersaing secara global. SMK Panca Karsa merupakan sekolah kejuruan yang menerapkan Program keahlian Tekhnik Informatika, Administrasi Perkantoran dan Manajemen Bisnis yang mana peserta didik dipersiapkan menghadapi Bidang Studi keahliannya masing – masing. (ham)

Satu Pasang Diciduk Sambungan dari halaman 17

masyarakat,” jelas Kabag Ops Polres Sanggau, Kompol Fajar Dani. Dijelaskannya, giat akan dilakukan secara tertutup. Dari hasil giat Minggu malam tiga

tempat berbeda yakni Penginapan Gemilang, Penginapan Joko Tole, dan Penginapan Semboja ditemukan juga tiga orang warga asal Batam. Dari data yang dihimpun sedikitnya ada 11 pasangan bukan pasutri, 15 orang pekerja seks

komersial (PSK), sisanya lakilaki tanpa identitas, dengan total keseluruhan 47 orang. “Untuk penanganan selanjutnya akan kita koordinasikan dengan instansi terkait untuk penanganan selanjutnya,” tegasnya. (sgg)

Diklat Teknis Pembuatan Aneka Produk Sambungan dari halaman 24

berbasis kerang laut memang melimpah di Sei Raya,”kata Instruktur berpengalaman yang banyak mencetak wirausawan sukses ini. Pria yang dikenal disiplin terutama saat menginstrukturi CEFE ini pun

bangga dan yakin bahwa kelak di Sei Raya akan muncul wirausahawan handal dibidang kerajinan kerang di Sei Raya. “Kelak kerajinan kerang akan menjadi ikon Sei Raya bahkan Kabupaten Bengkayang,” yakin pemilik Lembaga Pelatihan Kewirausahaan ini.

Ia pun memuji Camat Sei Raya, Drs. Akhmadi yang sangat mendukung tumbuhnya industry kreatif di Sei Raya. “Tidak pernah saya temukan Camat yang begitu peduli hingga mendampingi kami dengan sabar selama 3 hari pelatihan,”pujinya.(d4/ser)

Eka Pimpin Garnita Malahayati NasDem Sambungan dari halaman 24

membangun solidaritas kaum peremupan untuk mewujudkan keterwakilan perempuan minimal 30 persen di parlemen sesuai yang diamantakan UU No. 10 tahun 2008. “Kami penggurus DPW akan berusaha lebih keras lagi membangun aksesibilitas sayap partai ini dari tingkat DPD, anak rating hingga RT/ RW untuk mewujudkan kaum perempuan yang produktif dan sejahtera. Terlebih saya punya harapan kedepanya, Kalbar dapat dipimpin oleh kaum perempuan,” ujar Juara Runner Up Putri Indonesia Kalbar 2001 ini. Menurut Eka, kaum perempuan tidak kalah dibandingkan laki-laki. Jika dulu perempuan hanya menjadi ibu rumah tangga, maka kita lihat sekarang kaum perempuan sekarang dapat

mengenyam pendididikan yang tinggi, berkarir serta tak kalah pentingnya berorganisasi dan berprestasi, maka sudah seharusnya keterwakilan perempuan di parlemen dapat diwujudkan. Ia juga mengungkapkan, berbagai program Garnita Malahayati NasDem Kalbar telah dipersiapkanya, yakni bidang sosial Garnita fokus pada program bhakti sosial, donor darah dan sunatan massal. Bidang Agama gelar Safari Ramadhan, sahur on the road serta pengajian keliling bersama majelis taklim. Bidang pendidikan Garnita bakal sambang banyak sekolah , penyuluhan narkoba dan HIV/AIDS, mengajarkan baca tulis untuk kaum perempuan di desa serta memberikan pelatihan tentang etika, kepribadian, serta pengembangan diri. Bidang kesehatan, Garnita bakal menggelar pengobatan gratis, pemeriksaan kesehatan

keliling serta membagikan sembako secara gratis untuk masyarakat kecil yang tinggalnya terisolir. Diketahui bersama, Hj Eka Nurhayati Ishak, lahir di Kabupaten Sambas 8 Oktober 1980 anak dari Azizah ikram dan ishak zulkifli. Berpretsai sebagai finalis putri Citra Kalbar 97, juara 1 Kebaya Tradisional 97, Juara 1 Kebaya Kreasi Fekon 98, Juara 3 Baju Muslim Falkutas Hukum 98, Juara 3 Putri Mirabella 99, Juara Harapan 3 Dare Pontianak 99, Juara 2 Putri Bunga 2000, Juara runner Up Putri Indonesia Kalbar 2001, Juara 1 Putri Melayu Indonesia 2001, Juara The best Personality Elite Model 2001, Juara 1 Elite Model 2001, Juara Personality Model Indonesia 2001, Juara Intelegensi Elite Model 2001, Juara 1 Bintang Iklan dan sinetron Sony Production 2001 serta Duta Pariwisata Kabupaten Sambas 2001. (d3/ser)

OSO Water Minuman Resmi MTQ Internasional Kabupaten Ketungai. Rekomendasi siap diberikan secepatnya. Tapi semua tergantung tim pemekaran untuk menyerahkan hasil studi kelayakan kepada DPRD. “Kalau sudah, akan segera kita paripurnakan untuk memberikan rekomendasi,” katanya. Sementara menjadi ibu kota Kabupaten Ketungau diusulkan di Nanga Merakai. Dimana jarak dengan Pontianak sekitar 500-an km. Pembentukan Kabupaten tersebut dinilai merupakan upaya untuk percepatan pembangunan di daerah perbatasan. Karena itu, lanjut Ketua

DPRD, pembentukan Kabupaten Ketungau dirasa memang sudah layak. Sumber daya manusia dan alam juga sangat mendukung. “Kita hanya tinggal menunggu kajian akademisnya, untuk paripurna pemberian rekomendasi,” kata dia. Pada pertemuan DPRD Sintang dan panitia pemekaran, sejumlah fraksi ikut memberikan sinyal positif pembentukan Kabupaten Ketungau. Mereka mengapresiasi kerja tim pemekaran, karena dinilai penting bagi percepatan pembangunan daerah perbatasan. (stm)

Kalau mendapati logam, XRay akan langsung memberi tanda,” kata Kepala bandara Susilo Sintang, Darmawansyah, belum lama ini. Menurut dia, pemeriksaan secara manual akan tetap dilakukan pihak bandara kepada penumpang yang dicurigai. Langkah tersebut menjadi bentuk antisipasi, meski diakui masih sangat terbatas. Sebab cara yang ditempuh sifatnya adalah konvensional, belum

memanfaatkan kecanggihan teknologi. Dia menambahkan pihak bandara juga berkoordinasi dengan pihak kepolisian secara intensif. Dimana setiap kedatangan maupun keberangkatan penumpang akan diawasi. Upaya demikian disebut menjadi langkah bandara dalam mengantisipasi kemungkinan penyelundupan narkoba oleh penumpang pesawat. (stm)

Narkoba Lewat Bandara Sambungan dari halaman 17

23

Sambungan dari halaman 24

Water 8-12 cukup rendah. Bandingkan produk lain umumnya diatas 100. TDS rendah baik untuk ginjal, sistim pencernaan, peredaran darah serta mengurangi terjadinya kerak. Begitupula sistim saringannya, membran 0.00015 mikron mengeliminasi bakteri dan virus. Membran ini dipatentkan oleh Dow Chemicals, USA. PendistribusianOSOWaterdi Kalimantan dipercayakan pada PT Cahaya Niaga Nusantara. PT CNN berpusat di Jl. H.Rais A.Rahman No. 17/321, Pontianak, telp. 0561-761410 (hunting), 7070696,7070697, distrib-

utor tunggal yang terkenal dan memiliki jaringan luas. Untuk masyarakat Kalbar Oso Water juga mudah didapat. Seperti di Grand Mahkota Pontianak, Plusmart Sei.Raya, Firstmart Sepakat 2, Tk. Langgeng Rasau Jaya, Mekar Sari Alaskusuma, RM. Pengkang Jl.Raya Peniti, MM Citra Niaga Adisucipto, kantin Mujahidin, kantin Bu Djujuk, MM. Uci Paris 1, kantin Lapangan Golf, Cafe Kamboja, Tk A Hi Pasar Kakap, Tk Ateng Psr Kakap, Cafe Arwana Kakap, Wk Erwin Kakap, wk Sari Wangi Jeruju Besar, Tk H. Baidin, Jl. Pt BPK, CV Andika Sei Ambawang, Tk Sumber Rezeki Husein Hamzah, RM Simpang Ampek

Jl. Penjara. CR Jaya Jl. Mang Bungsu, RM Begadang Dua Jl.Raya Tayan-Sosok, Tk Pak Jape Bodok, RM Tiga Putri Simpang Ampar, RM Berkat Usaha Simpang Ampar, Tk Eka jl PembangunanTayan, Hotel Hujan Emas Jl.Pembangunan-Tayan, Tk Jaya Utama Jl.Gusti Ja’farTayan, Tk Jaya Mandiri Batang Tarang, Tk Kuda Terbang Jl. Angkasa Puri, Tk Vin Vie Jl.Angkasa Puri, Tk Citra Tayan Jl.Gusti Ja’far Tayan. Tk Everlin Sanggau, Asia Baru Sanggau, Surya Gemilang Sanggau, Sinar Page Anjungan, Ayong Kumpai dan Mahkota Kayong. (a3/biz)

STKIP Pontianak Tuan Rumah Jungle Resque II Sambungan dari halaman 24

atas dilakasanakanya pelatihan ini. Di sini kita melihat bahwa masih banyak mahasiswa yang peduli akan lingkungan sekitarnya, terlebih dalam menghadapi bencana alam yang kerap terjadi di Indonesia. “Mewakili lembaga STKIPPGRI Pontianak, saya men-

dukung penuh berbagai kegiataan dan karya mahasiswa yang positif dan ini menujukan bahwa STKIP tidak hanya mencetak tenaga guru kependidikan dan keguruaan melainkan memberikan keterampilan bagi para mahasiswa,” terang Wasit Takraw Dunia ini Sebagai Informasi, pendaftaran mahasiswa baru STKIP-

PGRI Pontianak telah dimulai 19 Maret s/d 25 Agustus 2012. dilanjutkan Tes Tertulis 29 Agustus, Tes Wawancara 3031 Agustus, Ujian Tes Praktek PTIK dan Bahasa Inggris 1-2 September dan Tes Fisik khusus prodi Penjaskes 1-5 September 2012 yang dipusatkan di Kampus STKIP-PGRI Pontianak jalan Ampera Pontianak.(d3/bn)


PRO-KALBAR

24

Pontianak Post

Rabu 11 Juli 2012

STKIP Pontianak Tuan Rumah Jungle Resque II OSO Water Minuman Resmi MTQ Internasional Hadirkan 12 KSR PMI Perguruan Tinggi Se-Indonesia KORPS Sukarela (KSR) Palang Merah Indonesia (PMI) STKIPPGRI Pontianak untuk pertama kalinya menjadi tuan rumah pelatihan Jungle Resque ke-II, dengan menghadirkan 25 mahasiswa perwakilan KSR PMI dari 12 perguruan tinggi se-Indonesia. Mengawali pelatihan Jungle Resque tersebut, Lembaga STKIPPGRI Pontianak dipimpin Ketua STKIP-PGRI Pontianak Prof dr H Samion HAR MPd, bersama Pembantu Ketua III bidang kemahasiswaan Jamalong MPd melakukan silaturahmi dengan para mahasiswa peserta Jungle Resque tersebut. Ketua Panitia Jungle Resque Irna mengatakan, pelatihan jungle resque ini merupakan pelatihan penanggulangan bencana alam yang beranggotakan para mahasiswa dari unit KSR PMI di 12 perguruan tinggi di Indonesia. Irna mengungkapkan, untuk praktik Jungle Resque ini sendiri akan dilaksanakan di dua tempat berbeda yakni, pada 10-12 Juli para peserta akan mengikuti pelatihan di Kam-

AMDK Sehat Bebas Kuman dan Bakteri

FOTO IST

PENGALUNGAN: Ketua STKIP-PGRI Pontianak Prof Dr Samion HAR MPd melakukan pengalungan secara simbolis kepada peserta Jungle Resque II.

pus I STKIP-PGRI Pontianak Jalan Ilham, dan pelatihan kedua pada 13-15 Juli akan dilaksanakan di Pantai Kura-Kura Tanjung Gundul Kabupaten Bengkayang. Ia juga menjelaskan, selama disana anggota KSR PMI mendapatkan keterampilan mengoperasikan radio Handy Transceiver (HT), kemampuan dalam memberikan

pertolongan pertama dan pertolongan gawat darat, pelatihan efakuasi kemiringan, pengelolaan manajemen bencana serta mengelola manajemen stress bagi korban bencana alam. Dikesempatan yang sama, Pembantu Ketua III, Bidang Kemahasiswaan STKIP-PGRI Pontianak, Jamalong MPd menyambut baik Ke Halaman 23 kolom 5

Diklat Teknis Pembuatan Aneka Produk Kerajinan Kerang-kerangan di Bengkayang KECAMATAN Sei Raya merupakan salah satu Kecamatan di Kabupaten Bengkayang yang memiliki kekayaan SDA kelautan. Selain pemandangan laut, juga aneka hayati seperti ikan, cumi, kepiting, udang, rumput laut dan kerang serta kekayaan laut lainnya banyak ditemukan. “Selama ini hasil kelautan Kecamatan Sei Raya masih bersifat penjualan segar, belum diolah maksimal sehingga hasil alternative dan pasarpun masih terbatas. Oleh karena itu, sehubungan berkembangnya pariwisata pantai di Bengkayang perlu pengembangan kreativitas pengelolaan hasil laut termasuk kerang-kerangan,”papar Kabid Perindustrian Dinas Koperasi, UMKM, Perindag Bengkayang, Yustina Ita Wurini, S.TP, MM dalam sambutannya dalam Diklat Teknis Pembuatan Aneka Produk Kerjaninan KerangKerangan di Kecamatan Sei Raya Bengkayang, 3 s.d 6 Juli di Aula Kantor Camat Sei Raya. Ibu yang cukup getol memperjuangkan pengembangan UKM dan Industri Kreatif di Bengkayang ini, mengatakan, digelarnya pelatihan pengelolaan hasil laut khususnya berbahan baku kerang di Kecama-

SETELAH mendapat kepercayaan sebagai minuman resmi pada SEA Games XXVI di Palembang 2011 dan PON XVIII di Riau 2012, kini OSO Water dipercaya menjadi minuman resmi MTQ (Musabaqah Tilawatil Quran) Internasional I, MTQ Nasional VII dan Munas IV Jam’iyyatul Qurra’ Wal Huffazh di Pontianak, Kalimantan Barat. Even akbar ini berlangsung dari 3-8 Juli 2012 dan di buka langsung oleh Wakil Presiden RI Boediono. OSO Water dipilih merupakan minuman sehat bebas kuman dan bakteri. Baik untuk tubuh. Termasuk bagi para peserta atau kafilah yang akan bertanding. Air ini sangat dianjurkan untuk dikonsumsi, karena merupakan air demineral bebas kuman dan bakteri. Kesehatan air ini bisa dilihat dari proses produksinya, sistim pembersihannya menggunakan 12 langkah, TDS yang rendah serta sistim saringannya. Proses produksinya menggunakan Reverse Osmosis. Teknologi RO ini dapat mengatur kondisi pH dan TDS, sesuai kebutuhan air minum sehat berkualitas tinggi. Sedangkan sistim pembersihan 12 langkah tampak dalam masukan air baku 100 liter, yang dijual 85 liter. Reject minimal 15%. Bandingkan sistim AMDK lain, masuk 100 liter, dijual 99.9%, sedikit yang dibuang. Total Dissolved Solids (TDS) OSO Ke Halaman 23 kolom 5

FOTO IST

SEJAK DINI: Mengonsumsi air demineral yang sehat, bebas kuman dan bakteri perlu sejak dini untuk anak-anak. Membantu tumbuh dan berkembang anak Anda.

Eka Pimpin Garnita Malahayati NasDem Lakukan Perubahan, Wujudkan Keterwakilan Perempuan FOTO IST

Diklat Teknis yang diikuti 20 peserta dari kelompok UP2K PKK Desa Sei Jaga A, Pokja II TP PKK Kec Sei Raya, Karang Taruna serta Pengrajin Kerang itu menghadirkan instruktur dari Pengusah Kerang Bekasi yang telah memiliki sertifikat penetapan P2MKP dari Kementrian Kelautan dan Perikanan, Bihapri dan pendamping dari UP-IKM Disperindag Kalbar, Uray Yuliansyah Noor, Bsc. Uray Yuliansyah Noor sendiri menilai diklat teknis pembuatan aneka produk kerajinan kerang-kerangan di Kec Sei Raya sangat tepat. “Dengan Diklat ini diharapkan akan muncul pengrajin-pengrajin

MENJELANG Deklarasi sayap Partai Nasional Demokrat sekaligus pelantikan para penggurus Garda Wanita (Garnita) Malahayati Nasional Demokrat (NasDem), Garda Pemuda NasDem, Liga Mahasiswa NasDem dan Badan Bantuhan Hukum partai NasDem se-Kalbar pada September mendatang, dipastikan Garnita Malahayati partai NasDem bakal dipimpin oleh Ny Eka Nurhayati Ishak yang juga istri AKBP H.Wirdenis Herman,Sik MSi yang menjabat Wakil Direktur Reserse Narkoba Polda Kalbar. Ny Eka Nurhayati mengatakan, setelah dirinya dilatik nanti sebagai ketua DPW Garnita Malahayati NasDem Kalbar, dia akan memfokuskan diri untuk menghimpun dan

Ke Halaman 23 kolom 5

Ke Halaman 23 kolom 5

KERANG: Yustina Ita Wurini didampingi Camat Sei Raya dan Istri diabadikan bersama Instruktur dan peserta diklat.

tan Sei Raya diharapkan mampu mengembangkan keterampilan dan jiwa wirawasta masyarakat dalam menopang ekonomi keluarga. Sementara Kadis Koperasi UMKM, Perindag Kabupaten Bengkayang, Drs. Stefanus Salikin, M.Si dalam sambutannya menilai, diklat teknis pembuatan aneka produk kerajinan dari kerang-kerangan sangat tepat dan strategis mengingat kerang bias dengan mudah didapat hamper diseluruh wilayah pantai di Kabupaten Bengkayang. “Ini memang perlu dimanfaatkan secara lebih maksimal agar dapat memberikan nilai ekonomis bagi pendapatan keluarga,”katanya.

c

M

y

K

FOTO IST

SILATURAHMI: Ketua Garnita Malahayati NasDem Kalbar Ny Eka Nurhayati Ishak saat memimpin jalannya silaturahmi bersama penggurus DPW partai NasDem Kalbar.


Pontianak Post

Rabu 11 Juli 2012

AS Gelar “Liga Champions” BEBERAPA tahun terakhir, Amerika Serikat (AS) paling getol mengundang klub-klub papan atas Eropa untuk menjalani pramusim di negeri mereka. Tahun ini tidak jauh beda. Bahkan, pramusim di AS tahun ini tak ubahnya Liga Champions. Lihat saja deretan klub yang tampil. Ada juara bertahan Liga Champions Chelsea serta tiga klub kolektor juara Liga Champions terbanyak. Yakni, Real Madrid (9 gelar), AC Milan (7), dan Liverpool (5). AS Roma melengkapi daftar klub yang tampil di AS. “Saya tidak sabar menyambut pramusim kami di Amerika,” kata striker Chelsea Fernando Torres seperti dilansir The Mirror. “Kami meraih sukses musim lalu dan dengan skuad yang lebih fresh, kami bisa meraih sukses lebih baik lagi musim ini,” sambung pemain yang membawa Spanyol memenangi Euro 2012 sekaligus merebut predikat top scorer tersebut. Di kesempatan berbeda, Direktur Milan Umberto Gandini menyebut laga-laga klubnya di AS tidak bisa dikatakan sekadar laga biasa-biasa saja. Jelas saja karena Rossoneri “ sebutan Milan “ akan menjajal Chelsea (28/7) dan Real (8/8).

“Kami harus berterima kasih kepada promotor karena menyusun pertandingan yang sangat luar biasa. Sekalipun pramusim, kami tampil fight karena Milan harus menjaga nama besarnya,” ungkap Gandini kepada Mediaset. Liverpool versus AS Roma di Boston (25/7) juga menyuguhkan atmosfer menarik selain menandai seabad berdirinya venue pertandingan, Fenway Park. Saat ini, kedua klub samasama dimiliki pengusaha AS, John Henry (Liverpool) dan Thomas di Benedetto (Roma). Tidak hanya itu, kedua klub juga sama-sama memiliki juru strategi baru, Brendan Rodgers (Liverpool) dan Zdenek Zeman (Roma). “Kami sudah lama tidak ke Amerika (kali terakhir 2004, Red) dan seingat saya kami juga berhadapan dengan AS Roma kala itu,” kata skipper Liverpool Steven Gerrard seperti dikutip Liverpool Echo. Di sisi lain, pertandingan level Liga Champions juga berlangsung di luar AS. Sebut saja Barcelona kontra Manchester United di Stadion Ullevi, Gothenburg, (8/8). Kedua tim merupakan finalis Liga Champions 2009 dan 2011. Kedua tim juga bertemu dalam pramusim di AS tahun lalu. (dns)

Tujuan Pramusim Klub Eropa 2012 Italia Bayern Munchen - Trentino (1520 Juli) Real Sociedad - Borgo Valsugana (3-10 Agustus) Slavia Praha - Borgo Valsugana (14 -21 Juli) Austria Borussia Dortmund - Kirchberg (5-9 Juli) Man City - Innsbruck (8-20 Juli) Werder Bremen - Zillertal(15-21 Juli) Hannover 96 - Bad Waltersdord (21-29 Juli) Schalke 04 - Klagenfurt (4-11 Agustus) VfL Wolfsburg - Villach (5-12 Agustus) Jerman West Ham - Erfurt, Dresden, Cottbus (24-30 Juli) Real Betis - Aalen (28 Juli-12 Agustus) AS Tottenham - Los Angeles, Baltimore, Harrison (17-31 Juli)

Chelsea - Seattle, New York, Miami (18-25 Juli) Liverpool - Toronto, Boston, Baltimore (21-28 Juli) Real Madrid - Los Angeles, New York (1-9 Agustus)

Soccer Nyonya Tua Cuci Gudang

TURIN - Musim lalu Juventus memiliki skuad yang besar meski hanya bertanding di kompetisi domestik. Akibatnya, banyak pemain yang jarang dapat tempat. Pada bursa transfer musim panas ini, mereka berencana melakukan cuci gudang. Bahkan, ikon klub selevel Alessandro Del Piero saja sudah mereka singkirkan. Sekarang tinggal menyusul sejumlah pemain yang tidak masuk dalam proyek masa depan Nyonya Tua, julukan Juve, di tangan pelatih Antonio Conte. Eljero Elia yang musim lalu hanya dimainkan selama 107 menit dan gagal bersinar berada dalam daftar teratas yang dilepas. Winger asal Belanda itu dilepas ke Werder Bremen dengan nilai transfer 5,5 juta euro atau setara Rp 63,1 miliar. Juve rela merugi dalam menjual Elia, meski dibeli dengan harga 9 juta euro (Rp 103 miliar) pada musim lalu. Penyebabnya, Conte sudah tidak sreg dan tidak lagi menaruh harapan kepada Elia.

Ketimbang hanya menjadi pemanis bangku cadangan, mending dilego. Pemain lain yang masuk daftar jual adalah gelandang Jorge Martinez. Namun, karena kesulitan mendapatkan peminat yang bersedia membayar tunai, Juve berencana melepasnya dengan skema pinjaman ke klub Spanyol Real Mallorca. Martinez dibeli Juve pada 2010 lalu dari Cesena dengan harga 12 juta euro (Rp 137,7 miliar). Ternyata, kehadirannya tidak memberikan dampak signifikan. Makanya, Conte pun memutuskan meminjamkannya pada musim lalu ke Cesena. Bersama Cesena, dia hanya bermain dalam 15 pertandingan karena lebih banyak menghabiskan waktu dengan cedera. Untuk musim depan, Mallorca punya opsi untuk mempermanenkan Martinez, tetapi biaya transfernya tertutup. Dua pemain lain yang nasibnya sedang tak pasti adalah Milos Krasic dan Felipe Melo. Krasic

kabarnya didekati Inter Milan, tetapi Juve ogah melepasnya ke sesama klub Italia, sedangkan Melo ada peluang kembali ke klub pinjamannya Galatasaray. Sementara itu, striker yang musim lalu dipinjam Juve dari AS Roma Marco Borriello juga sedang gamang. Pasalnya, Juve enggan memperpanjang peminjaman atau mempermanenkannya, sedangkan Roma ogah memakainya. ”Saya sepertinya harus mencari pengalaman baru di tempat lain. Ada beberapa tawaran dari luar Italia, saya harap segera ada penawaran konkret,” bilang Borriello kepada Sky Sport Italia. Kebetulan ada ketertarikan dari West Ham United dan Fulham. Pemain (ham)

yang Masuk Daftar Jual

Eljero Elia Jorge Martinez Felipe Melo Milos Krasic

Winger Gelandang serang Gelandang bertahan Gelandang serang

Milos Krasic

Lloris Target Utama Boas sim lalu Heurelho Gomes yang sering blunder pada musim sebelumnya tersisih dan kalah bersaing oleh kiper gaek Brad Friedel. Mereka juga masih memiliki Carlo Cudicini, tetapi secara umum, ketiganya tidak tampil hebat. Makanya, perhatian utama manajer anyar Andre Villas Boas adalah mendatangkan kiper baru untuk menjadi kiper utama Spurs, julukan Tottenham. Hugo Lloris disiapkan sebagai pemain keempat yang didatangkan di era Villas Boas. Sebelumnya, mereka sudah mendatangkan gelandang Islandia Gylfi Sigurosson dari Hoffenheim, Ezekiel Fryers (Manchester United), dan Jan Vertonghen (Ajax Amsterdam). Hanya tidak akan murah untuk mendapatkan tenaga kiper timnas

Venezuela Atletic o Madrid - San Cristobal, San Jose (27 Juli-2 Agustus) Malaga - San Cristobal (25-30 Juli) Maroko Barcelona - Tangiers (25-29 Juli) Afsel Man United - Durban, Cape Town (17-22 Juli) Korsel Hamburg - Seoul (16-22 Juli) Sunderland - Suwong (18-23 Juli) Indonesia QPR - Surabaya (22-24 Juli) Everton - Jakarta (25-29 Juli) Galatasaray - Jakarta (25-29 Juli) Valencia - Jakarta (30 Juli-1 Agustus)

25

Hugo Lloris

LONDON - Penjaga gawang menjadi titik lemah dari Tottenham Hotspur dalam beberapa musim terakhir. Mu-

C

M

Y

K

Prancis dan Olympique Lyon itu. Tottenham sudah mengajukan transfer senilai 15 juta euro atau setara Rp 172 miliar, tetapi ditolak mentah-mentah oleh Lyon. Negosiasi masih berlanjut, Boas meminta Tottenham agar mengajukan tawaran harga baru. Mereka pun menyiapkan 17 juta euro (Rp 195 miliar). Masalahnya, harga yang diminta Lyon masih lebih tinggi, mereka mematok 20 juta euro (Rp 229 miliar). Lyon memang sudah bersedia menjual Lloris kepada tim yang memberikan penawaran bagus. Setidaknya begitulah cara mereka bisa berhemat karena musim ini gagal melaju ke Liga Champions, sehingga pemasukan menurun. “Lloris telah mengatakan kepafa saya

bahwa dia ingin pergi dan mendapatkan kesempatan bermain di klub besar. Sehingga kalau ada tim yang mampu memenuhi permintaan kami, maka dia bisa pergi,” bilang Jean- Michel Aulas, presiden Lyon, seperti dikutip Goal. Sejatinya, presiden Tottenham Daniel Levy tidak bersedia membayar seperti yang diminta Lyon, tetapi Boas merayu agar tetap mau bernegosiasi. Apalagi, Friedel yang musim lalu menjadi kiper utama karena Gomes labil, sudah berusia 41 tahun. Rencananya, Fr iedel segera mengakhiri karir sepak bolanya. Selain itu, Gomes sudah masuk dalam daftar jual. Masalahnya, tidak akan mudah negosiasi dengan Lloris. Sebab, dia punya kontrak hingga 2015 bersama Lyon. (ham)


26

ALL SOCCER

Pontianak Post

Rabu 11 Juli 2012

Tolak Tawaran Asisten Van Gaal AMSTERDAM - Ketika Louis van Gaal diminta melatih timnas Belanda menggantikan Bert van Marwijk yang gagal pada Euro 2012, Giovanni van Bronckhorst ditawari sebagai asisten. Namun, mantan kapten timnas Belanda itu menolaknya mentah-mentah. Akhirnya Danny Blind diputuskan sebagai pendamping Van Gaal dalam menangani Oranje, julukan Belanda. Ketimbang menerima tawaran Van Gaal, Van Bronckhorst lebih memilih tetap bertahan di Feyenoord dan menjadi pelatih tim junior. Sejak pensiun sebagai pemain, bek kiri Arsenal dan Barcelona itu menjadi tangan kanan bagi Ronald Koeman di Feyenoord. Penolakan Van Bronckhorst banyak dinilai karena dia enggan bekerja sama dengan Van

Gaal yang terkenal kaku. Terlepas dari reputasinya sebagai pelatih sarat prestasi, Van Gaal juga dikenal sebagai pribadi yang emosional. Bahkan, dia pernah menyebut para jurnalis memberikan pertanyaan yang bodoh. Makanya, dia menjadi sosok yang dibenci media. Pada musim lalu, Van Gaal juga membuat terjadinya perpecahan di Ajax Amsterdam. Penunjukannya sebagai manajer umum mendapat pertentangan keras dari Johan Cruyff yang merupakan salah satu dewan direksi. Bahkan, sempat dibawa ke meja hijau dan akhirnya Van Gaal gagal menjabat. Akibat kasus itu, Danny Blind memutuskan mengundurkan diri karena mendukung Van Gaal.

C

m

y

k

Namun, Cruyff mendapat dukungan besar dari mantan pemain Ajax. Mereka yang mendukung Cruyff antara lain Frank De Boer, Dennis Bergkamp, dan Wim Jonk. Cruyff menilai keberadaan Van Gaal hanya akan mengurangi peran para mantan pemain Ajax dalam berkreasi saat menjabat sebagai pelatih. Meski begitu, Van Bronckhorst menolak menjelek-jelekkan Van Gaal. ”Saya bangga dengan tawaran yang diberikan, tetapi jabatan itu kurang cocok dengan pekerjaan saya sekarang,” bilang Van Bronckhorst kepada AD.nl, seperti dikutip Goal. ”Benar, ambisi saya adalah bekerja sebagai asisten di timnas Belanda pada masa depan, tetapi tidak saat ini,” katanya.

Giovanni van Bronckhorst


Pontianak Post ● Rabu 11 Juli 2012

Sa nd an g Pre dik at Fa vo rit

Gadis Sampul 2012 MODELING memang bukan bidang pertama yang mampu mengembangkan bakatnya, tetapi model justru yang mengantarkannya hingga ia bisa menjadi Finalis Gadis Sampul Tahun 2012 dan menjadi Finalis Favorit Pembaca Gadis 2012 seperti sekarang ini. Bujukan dari sang mama lah yang justru membuatnya bisa menggapai akrir gemilang di usia muda.

Perasaan kamu ketika didaulat menjadi Finalis Gadis Sampul 2012?

Planning kamu kedepannya setelah pemilihan Gadis Sampul ini?

BY: GHEA LIDYAZA SAFITRI

M

Nada itu…

● Terkesan pendiam. Padahal nih doi seru banget lho diajak ngobrol, selain itu anaknya juga simple dan friendly. ● Suka banget segala hal yang berbau seni, nggak salah donk jika ia memilih tari dan model untuk mengembangkan bakatnya. ● Baru-baru ini kepilih jadi finalis Gadis Sampul Terfavorit Pembaca Gadis tahun 2012. Congratulations!

ESKIPUN sudah lama menekuni bidang tari, tidak membuat sosok kita yang satu ini tak mampu menekuni bidang lainnya. Menapaki bidang model memang terbilang baru untuk cewek yang memiliki nama lengkap Nadia Sarosa ini. Tahun lalu menjadi tahun dimana ia memulai debutnya menjadi seorang model. Mengikuti salah satu audisi di bidang model menjadi pengalaman pertamanya saat itu, apalagi ketika mengikuti audisi, ia mendapat juara III dan berhasil lolos mengikuti tahap ke provinsi hingga kembali mendapat juara II dan dikirim ke tingkat Nasional. Setelah tahun pertamanya itu, ia kembali mengikuti lomba Model Indonesia (MI) dan mendapatkan Juara II dalam kategori Wanita Nasional. Dari sinilah ia berani memulai debutnya ke ajang Gadis Sampul, dimana saat itu ia masih terdaftar sebagai siswi SMPN 11 Pontianak. Meskipun sempat persimis, cewek yang akrab disapa Nada ini justru berkesempatan menjadi salah satu finalis dengan menyisihkan ribuan pendaftar dari seluruh Indonesia serta penyeleksian yang ketat. Selama masa karantina yang dimulai sejak 28 Juni-6 Juli kemarin, banyak hal yang didapatkan oleh Nada, seperti public speaking class yang diberikan oleh Novita Angie, koreografer class oleh Arie Tulang, serta berbagai macam class lainnya yang juga diberikan oleh para alumni Gadis Sampul seperti Dian Sastrowardoyo, Olivia Jansen dan beberapa alumni lainnya.

C

M

Y

Banyak hal yang menjadi pengalaman menarik untuknya selama mengikuti karantina. Dimana ia mendapatkan kesempatan untuk banyak belajar dari teman-teman lain sesama finalis. Dan di malam puncak, ia berhasil mampu membuktikan jika Kalimantan khususnya Kalbar juga tidak kalah dari provinsi lainnya, buktinya doi berhasil menjadi finalis favorit pembaca Gadis tahun 2012 melalui vote SMS, Facebook, dan website Gadis sendiri. Selain itu, Nada juga mendapat kesempatan di kontrak selama setahun oleh majalah Gadis, wiuw keren ya! Nah, acara yang paling seru itu ketika hari terakhir dimana seluruh para finalis berkesempatan untuk menghabiskan voucher yang diberikan, alhasil mereka membawa banyak barang belanjaan deh, namanya juga shopping dunia, hehe. Keluarga, terutama mama menjadi salah satu penyemangat paling besar untuk kesuksesan Nada saat ini, karena mama selalu menemani dirinya di setiap ajang, tak luput juga untuk sanggar Borneo yang menjadi tempat bernaungnya selama menapaki dunia model. Begitu juga sanggar Kesumba dan Andari yang menjadi tempat ia berlatih tari. Meski saat ini dirinya sedang getol menekuni dunia model, tidak membuat ia melupakan bidang lama yang telah ditekuninya, yaitu tari. Keduanya memiliki peranan penting dalam hidup Nada. Sebagai hobi, ia akan berusaha menekuni keduanya. Well, untuk sobat X yang mau menekuni dunia model jangan pernah takut mencoba dan berusaha untuk tampil percaya diri.**

K

Jika nanti kamu berkesempatan menjadi artis, apakah kamu siap?

”B

27

angga dan senang banget bisa mengharumkan nama Kalbar dan Kalimantan pada umumnya. Karena aku satu-satunya finalis dari Kalimantan. Sudah 16 tahun Kalimantan nggak pernah mendapatkan kesempatan, dan baru tahun inilah kesempatan itu datang kembali.”

”T

etap ingin berkarir di bidang model, lalu pengin coba belajar nyanyi, dan untuk tari tetap dijalani donk. Untuk saat ini tetap memprioritaskan sekolah dan menjalani kontrak selama satu tahun dengan pihak Gadis.”

”I

nsya Allah siap, yah di jalani saja. Yang pasti kesempatan ini nggak akan aku sia-siakan. Berusaha menjadi yang terbaik aja.”

TERFAVORIT : Aksi Nada dalam balutan berbagai busana di panggung catwalk Gadis Sampul 2012.

S TA R ' S A C H I E V E M E N T S : Juara 3 Finalis ajang Model Indonesia (MI) Kategori Wanita Nasional Tahun 2010-2011 tingkat Kabupaten Mempawah ● Juara 2 Finalis ajang Model Indonesia (MI) Kategori Wanita Nasional Tahun 2010-2011 tingkat Provinsi ● Nominasi Baju Adat (Dayak) Model Indonesia (MI) Kategori Wanita Nasional Tahun 2010-2011 di Nasional, Jakarta ● Finalis Model Search Permata Bintang, Permata Bank Tahun 2011, Jakarta ● Juara 2 Model Indonesia (MI) Kategori Wanita Nasional Tahun 2011-2012 tingkat Nasional, Jakarta ● Finalis Gadis Sampul Tahun 2012 ● Finalis Gadis Sampul Terfavorit Pembaca Gadis Tahun 2012.


28

Pontianak Post Rabu 11 Juli 2012

C

m

y

k


Pontianak Post

l

29

Rabu 11 Juli 2012

+

+

+

+

cmyk

C

m

y

k


WORLD SOCCER

30

Pontianak Post

Rabu 11 Juli 2012

Kontrak Lima Tahun buat Mancio MANCHESTER - Roberto Mancini akan meneruskan dinastinya di Manchester City. Setelah sukses membawa klub seteru Manchester United itu menjuarai Premier League musim lalu, dia mendapatkan perpanjangan kontrak lima tahun. Gajinya pun naik signifikan. Kalau sebelumnya dia hanya digaji 3,5 juta

pounds atau setara Rp 50,6 miliar, maka kini dia mendapat bayaran 7,5 juta pounds (Rp 108 miliar). Bayaran yang membuatnya menjadi manajer bergaji tertinggi di Premier League. �Manchester City dengan bangga mengumumkan bahwa kontrak baru dengan manajer Roberto Mancini telah tercapai. Kesepakatan itu

akan berlaku hingga 2017. Itu terjadi setelah musim terbaik dalam empat dekade terakhir,� begitu keterangan di situs resmi klub, seperti dikutip Goal. Bayaran yang diberikan City kepada Mancini lebih besar ketimbang tawaran yang diajukan RFU (asosiasi sepak bola Rusia) kepadanya supaya bersedia melatih timnas

C

M

Rusia. Dengan begitu, harapan Rusia menjadikan Mancini sebagai pelatih sirna sudah. RFU harus mengalihkan bidikan kepada kandidat lain, seperti Fabio Capello yang sedang nonjob setelah mundur dari jabatan pelatih timnas Inggris Februari lalu. Sedangkan, calon lain seperti Luciano Spalletti dan Casera Prandelli masih menjabat sebagai pelatih Zenit St. Petersburg dan timnas Italia. City sendiri enggan kehilangan Mancini karena memiliki prestasi yang cukup mantap sejak mengambil alih tanggung jawab dari Mark Hughes pada Desember 2009. Dua musim lalu, dia membawa City menjuarai Piala FA dan musim lalu menjuarai Premier League. �Saya senang karena bisa memberikan segalanya buat City selama lima tahun ke depan. Kesempatan ini akan kami maksimalkan, City merupakan klub hebat mulai dari pemilik, presiden, dewan direksi, pemain, staf, hingga fans,� jelas Mancini.

Y

K

Roberto Mancini

Dukungan dari City itulah yang membuat Mancini terus menatap proyek baru. Bagi City, mempertahankan Mancini menjadi prioritas utama demi stabilitas klub. Apalagi, setelah dua tahun yang hebat di tangan pelatih asal Italia itu.

Bukan hanya berprestasi, Mancini juga jago dalam menangani pemainpemain bengal, seperti Mario Balotelli maupun Carlos Tevez. Dia juga piawai meramu bakat-bakat muda seperti Sergio Aguero, Vincent Kompany, dan Joe Hart. (ham)


Pontianak Post Rabu 11 Juli 2012

TINJU

Dari Karateka Hijrah ke Tinju PRESTASI remaja lulusan MTS 2 mengesankan diPontianak tersebut. torehkan remaja Saat ini, ungkap ini di Kejurnas Ari, dirinya berlatih Tinju Junior dan di Sasana Marabunta Youth 2-6 Juli lalu yang diasuh oleh Jaya di Jakarta. Sebuah Supriadi. Di sasana medali emas inilah dia mulai mensukses direbutnya. genal tinju dua tahun Bahkan diluar duyang lalu. Meskipun gaan remaja ini namanya baru melmampu menakonjak saat ini, namun, lukan sang ungguAri pernah mengikuti Ari Agustian lan Jimi Mandagi berbagai kejuaraan asal DKI di kelas 52 kg. Prestasi tingkat nasional, diantaranya, tersebut sekaligus mengangkat Popnas Riau tahun 2011 lalu. prestasi tinju amatir Kota Ponti- Meskipun tak meraih prestasi anak bahkan Kalbar yang selama yang cukup baik, namun, dia ini cukup terpendam. sudah merasakan atmosfer Adalah Ari Agustian yang ketatnya persaingan di ring tinju menjadi pahlawan perebut emas amatir nasional. di ajang nasional tersebut. Kini Ketertarikan Ari ke dunia tinju, masa depannya di ring tinju se- ungkap dia, awalnya diajak oleh makin terbuka lebar. Putra dari Yohanes Yordan. Saat menonton pasangan Harsan dan Erna ini latihan di Sasana Pertina Kalbar, bermimpi ingin menjadi juara Yohanes langsung menawarinya tinju dunia layaknya Many Pac- untukmenjadipetinju.“Sayalangquino. “Saya ingin menjadi Pac- sung tertarik dan ingin menjadi Man dia idola saya. Jika petinju petinju. Sebelumnya saya adalah Indonesia idola saya adalah Daud karateka dan saya berlatih di PerJordan dan Agus Cobra,” kata Ari guruan Amura,” kata Ari. Agustian ditemui di Kantor KONI Dia dua cabor yang berKota Pontianak kemarin. beda tidak sulit bagi Ari untuk Di umur Ari yang masih 16 ta- beradaptasi. Maklum bentuk hun tersebut, memang jalan yang latihan yang dilaluinya selama harus dilaluinya masih sangat menjadi karateka tak berbeda panjang. Peluangnya untuk bisa jauh saat dia menjadi petinju. menjadi maestro tinju asal Kalbar “Dua-duanya sama-sama keras. layaknya Daud Cino Yordan bisa Namun di tinju lebih keras. saja terwujud. “Saya latihan keras Disini kita harus benar-benar setiap hari dan saya serius untuk memiliki fisik dan mental yang menjadi petinju profesional,” kata bagus,” kata Ari. (bdi)

METRO SPORT

31

Persipon Butuh Sponsor Hadapi Kompetisi Divisi Utama PONTIANAK--Sejumlah perusahaan swasta di wilayah kota Pontianak dan Kalimantan barat dipinta mensuport Persipon untuk berlaga pada Divisi Utama Indonesia Primer League musim 2012/2013. Hal itu diungkapkan Ketua Umum Persipon Paryadi kepada sejumlah wartawan kemarin. “Saat ini kita memang sedang melakukan pembicaraan kepada beberapa perusahaan swasta terkait keinginan kita untuk menjadikan mereka sebagai sponsor untuk Persipon. Kita harap ada keinginan dari perusahaan tersebut untuk mensuport keikutsertaan Persipon di kompetisi divisi utama tahun depan,” ungkap Paryadi kemarin. Berlaga di Divisi Utama Indonesia Primer League, ungkap Paryadi, setiap klub sudah harus berbentuk perusahaan dan secara otomatis diharamkan menggunakan ABPD. Sementara masih minimnya perusahaan yang mau menjadi bapak angkat Persipon menjadi dilema tersendiri bagi klub sepakbola kebangaan kota Pontianak ini. “Ini yang menjadi problem kita selanjutnya. Selain kebutuhan anggaran yang besar di kompetisi divisi utama, kita juga tidak boleh menggunakan APBD,” katanya. Pembicaraan yang sudah dilakukan manajemen Persipon ke beberapa perusahaan, ungkap wakil walikota Pontianak tersebut, memang belum begitu serius. Pihak Persipon masih

C

Budianto/Pontianak Post

BUTUH SPONSOR: Setelah lolos ke divisi utama musim depan, Persipon menghadapi problem baru. Dukungan sponsor harus didapatkan agar tim ini bisa berlaga ke kompetisi elit divisi utama.

menjajaki bentuk kerjasama yang bisa memberikan keuntungan antar kedua belah pihak. Ketua Pengcab ISSI Kota Pontianak ini juga menjelaskan bentuk kerjasama tersebut, misalnya pihak sponsor akan mendapatkan tempat promosi disaat Persipon berlaga di lapangan, sedangkan persipon bisa saja mendapatkan kucuran dana segar untuk gaji para pemain atau bahkan untuk biaya operasional Persipon musim depan. “Kami berharap mendapat dukungan dari pihak sponsor. Jika tidak ada,

m

y

k

bisa-bisa kami gagal berkompetisi. Padahal perjuangan tim sudah susah payah di musim lalu, dan bisa gagal karena tidak adanya dukungan sponsor,” katanya. Senada diungkapkapkan Ketua Aliansi Suporter Elang Khatulistiwa Satria Mulyadi. Dirinya mendukung rencana Persipon untuk mencari sponsor yang kuat guna mendukung operasional Persipon musim depan. “Kami berharap perusahaan jangan hanya memikirkan bisnis saja. Persipon adalah tim sepakbola kebanggaan

kita dan sudah sepatutnya kita dukung. Jika bukan kita siapa lagi,” tegasnya. Dia juga berharap Persipon kembali mempertahankan posisi pemain inti dan pelatih di musim kompetisi divisi utama. Inyong Lolombulan sebagai arsitek Persipon di kompetisi divisi satu Liga Indonesia sudah sangat baik dan patut dipertahankan. “Kami harap Bang Inyong kembali dipertahankan. Dia pelatih yang cukup mumpuni dan sudah berjasa membawa Persipon merebut mimpi lolos ke divisi utama,” ungkapnya. (bdi)


32

Pontianak Post l Rabu 11 Juli 2012

C

m

y

k


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.