Pontianak Post

Page 1

Pontianak Post Jumat, 13 Februari 2009 M / 17 Shafar 1430 H

P E RT A MA DA N T E RUT A MA DI K AL I M A N T A N B A R A T

NBA Madness Hadir di Indonesia Sambut Ulang Tahun Jawa Pos, Kunjungi Empat Mal Surabaya SURABAYA – Even basketball lifestyle kelas dunia, NBA Madness, bakal hadir untuk kali pertama di Indonesia. Even yang sudah rutin diselenggarakan di berbagai negara itu terwujud berkat kerja sama NBA dengan Jawa Pos, menyambut ulang tahun harian ini pada 1 Juli mendatang. Selama bulan Juni nanti, selama empat weekend, even ini akan hadir di empat mal di Surabaya.

PERTAMA KALI DI INDONESIA: Managing director NBA Asia, Mark Fischer (kanan), dan wakil direktur Jawa Pos Azrul Ananda.

NBA Madness presented by Jawa Pos ini akan menghadirkan pengalaman otentik NBA untuk masyarakat Indonesia, khususnya warga Surabaya dan Jawa Timur. Even ini gratis untuk segala usia, dan semua bisa menikmati berbagai permainan serta aktivitas basket yang seru dan menyenangkan. Even ini akan hadir dalam empat weekend, antara 4 hingga 28 Juni 2009. Pembukaan diselenggarakan di Tunjungan Plaza 3 (4–7 Juni), berlanjut ke Mal Galaxy (11–14 Juni), Royal Plaza (18–21 Juni), dan Supermal Pakuwon Indah (25–28 Juni). Ke Halaman 11 kolom 5 KHOIRON FADIL/JAWA POS

SELEBRITAS

Cerai Demi Kebahagiaan JAKARTA-Gugatan cerai Lucy Rachmawati terhadap Jose Purnomo merupakan upaya untuk memperoleh kepastian hukum. Itu dilakukan untuk memperkuat fakta bahwa keduanya benarbenar berpisah sejak Juni 2008. Ketika itu, menurut Lucy, terjadi kesepakatan dengan Jose bahwa dirinya bersama Lucy Rachmawati

Ke Hal 11 kolom 5

SBY Soroti Besarnya Impor BBM Jalan Cepat Kelas Dunia untuk Pertamina CITA-CITA direktur utama Pertamina yang baru dan cantik itu, Karen Agustiawan Galaila, antara lain ingin membuat Pertamina menjadi perusahaan kelas dunia. Mungkinkah? Semua orang akan mengatakan mungkin saja? atau Sangat mungkin? atau bahkan harus bisa? Tapi, kalau ditanya apa dasarnya, paling hanya akan menyebutkan bahwa Indonesia ini negara besar yang sumber migasnya luar biasa. Atau, Petronas Malaysia saja yang dulu belajar ke Pertamina kini sudah mengalahkan gurunya itu dan sudah menjadi perusahaan kelas dunia. Bahkan, Singapore Petroleum yang negerinya hanya satu pulau

Dahlan Iskan

ABROR RIZKI / RUMGAPRES

Ke Halaman 11 kolom 1

Peter Gontha

“Sesungguhnya shalat itu adalah kewajiban yang ditentukan waktunya atas orang-orang yang beriman.” (An-Nisa’: 103)

11:59 15:18

18:03 19:13 04:36

Polisi Usir Pengunjung Rumah Ponari JOMBANG--Meski praktik dukun cilik Ponari telah ditutup, ratusan warga masih berdatangan ke rumahnya di Dusun Kedungsari, Desa Balongsari, Kecamatan Megaluh, Jombang. Mereka masih berharap agar Ponari bersedia buka praktik pengobatan lagi. Agar jumlah mereka tidak terus bertambah, kemarin petugas Polres Jombang Ke Halaman 11 kolom 1

PERTAMINA: Presiden Susilo Bambang Yudhoyono kemarin berkunjung ke kantor pusat PT Pertamina di Jl. Medan Merdeka Timur, Jakarta. Presiden disambut oleh Dirut PT Pertamina Karen Agustiawan.

JAKARTA--Sektor energi mendapat perhatian khusus dari Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Setelah Selasa lalu (10/2) SBY mengunjungi PLN, kemarin giliran Pertamina. Dalam kesempatan tersebut SBY menyoroti besarnya impor BBM oleh BUMN migas itu. Menurut SBY, dengan produksi saat ini akan jauh lebih baik dan lebih efisien jika minyak tersebut diolah di kilang dalam negeri untuk dijadikan BBM dibanding Pertamina harus mengimpor BBM. ”Karena itu, tadi saya berikan direction (arahan), mengingat masih besarnya impor BBM,’’ ujarnya di kantor Pertamina kemarin (12/2). Manajemen Pertamina, lanjut SBY, sudah menyatakan bakal membangun sejumlah kilang yang memakan waktu antara tiga hingga lima tahun. Terkait margin keuntungan bisnis kilang yang tidak terlalu besar, SBY mengatakan perlu diberikan insentif, baik fiskal maupun proteksi atas produk yang dihasilkan. ”Karena itu, untuk membangun kilang, dividen yang harus disetor Pertamina akan berkurang,” ucapnya. Terkait pengembangan kilang, SBY minta departemen-departemen terkait segera membahasnya secara konklusif. ”Agar time line (jadwal) untuk pembangunan kilang ini bisa dirumuskan dan kita bisa memproduksi BBM lebih banyak lagi,” jelasnya. Direktur Pengolahan Pertamina Rukmi Hadihartini mengatakan, saat ini Pertamina memang merencanakan pembangunan tiga kilang pengolahan. ”Itu di Banten, Tuban, dan top up Balongan,” ujarnya. Proyek terdekat yang perencanaannya selesai bulan ini adalah kilang di Ke Halaman 11 kolom 1

Mendagri Lantik Soekarwo-Saifullah Yusuf SURABAYA--Jalan panjang pemilihan gubernur Jatim berakhir sudah. Gubernur dan wakil gubernur terpilih, pasangan Soekarwo-Saifullah Yusuf (Karsa), kemarin dilantik Mendagri Mardiyanto dalam rapat paripurna istimewa DPRD Jatim. Sempat dibayangi kekhawatiran hujan interupsi, agenda pelantikan kemarin akhirnya bisa diselesaikan tanpa hambatan apa pun. Tentu saja hal itu melegakan panitia. Maklum, agenda penting tersebut dihadiri pejabat pusat dan kepala daerah lain di Indonesia. Selain Mendagri, pejabat pusat yang hadir adalah Ketua MPR Hidayat Nurwahid dan Menkominfo Jawa Pos LANTIK: Soekarwo-Saifullah Yusuf melambaikan tangan usai dilantik Mohammad Nuh. Di samping itu, para gubernur dan Mendagri, kemarin.

Ke Halaman 11 kolom 5

Epson Press Tour Jepang; Memadukan Kemajuan Teknologi dan Kejayaan Jepang Massa Lalu

Kunjungi Kastil Matsumoto hingga Revolusi Teknologi 3LCD Udara pagi menusuk tulang saat pesawat Singapore Airlines yang membawa rombongan peserta Epson Press Tour mendarat di Bandara Nagoya, Jepang setelah menempuh tujuh jam perjalanan dari Singapura. Suhu 5 derajat celcius ditambah angin kencang seakan memberi salam selamat datang bagi rombongan wartawan dari Indonesia, Thailand dan Vietnam.

SANY ALKADRIE, Jepang SEBAGAI pemenang lomba penulisan Epson 3LCD proyektor, saya berkesempatan diundang Epson South & SouthAsia mengunjungi Jepang selama lima hari, 2-6 Februari. Tujuan utama press tour ini mengunjungi

PABRIK EPSON: Peserta Epson Press Tour Jepang foto bersama manajemen Epson di Chitose, Pulau Hokkaido.

pabrik Epson di Shimauchi dan Chitose. Selain itu juga untuk menyaksikan pembukaan festival musim dingin terbesar di Kota Sapporo, Hokkaido. Rombongan wartawan Indonesia berjumlah lima orang. Thailand mengirimkan empat orang danVietnam dua orang. Bus yang membawa kami ke Kota Matsumoto mulai bergerak meninggalakan bandara. Lama perjalanan dari bandara menuju Matsumoto sekitar dua jam dan dimanfaatkan untuk istirahat. Kami terbangun ketika melihat dari kejauhan sebuah gedung besar nan megah berarsitektur tradisional Jepang. Kastil Matsumoto atau biasa disebut Matsumoto Castle itu tujuan utama kami di hari pertama kunjungan. Setelah makan siang di restoran Jepang samping Kastil, kami memasuki Kastil yang telah berusia 400 tahun tersebut. Bangunan ini dahulu betul-betul dipersiapkan dengan sedemikian baik untuk berperang. Hampir disetiap lantai Kastil yang mempunyai 5 lantai ini dipenuhi jendela kecil untuk meletakkan senjata maupun panah yang diarahkan ke luar.

Online: http://www.pontianakpost.com/ *Mempawah, Sambas, Singkawang, Bengkayang Rp 2.500 *Landak, Sanggau, Sintang Rp 3.000 *Ketapang Rp 3.000 *Kapuas Hulu Rp 3.000

Ke Halaman 8 kolom 1

Jawa Pos Group Media


Konsultasi

2 Konsultasi Bahasa

Dilarang Berjualan Disepanjang Jalan Ini ? Oleh: Musfeptial Di banyak tempat, pada jalan utama Kota Pontianak terpampang papan pengumuman yang berbunyi Dilarang Berjualan Disepanjang Jalan Ini. Sepintas pengumuman tersebut tidak ada ada masalah, tetapi secara kaidah kalimat tersebut memiliki kesalahan dalam penulisan kata depan. Sepertinya, terjadi pencampuradukan penulisan di sebagai kata depan dan di- sebagai awalan. Padahal, penulisan kata depan di dibedakan dengan penulisan awalan di- . Menurut kaidah Ejaan Yang Disempurnakan, kata depan di dituliskan terpisah dari kata yang mengikutinya, sedangkan awalan di- dituliskan serangkai dengan kata yang mengikutinya. Pada kalimat pengu-

muman tersebut, di pada kata disepanjang tidaklah berfungsi sebagai awalan, tetapi berfungsi sebagai kata depan. Dengan demikian, penulisan disepanjang yang digabung seperti pada kalimat larangan di atas menjadi salah. Seharusnya penulisan sepanjang dipisah (di sepanjang) karena di berfungsi sebagai kata depan dan bukan sebagai awalan. Perbaikan kalimat di atas adalah Dilarang Berjualan di Sepanjang Jalan ini. Hal yang sama juga berlaku pada kata depan ke dan awalan ke-. Sebagai kata depan, ke juga harus ditulis terpisah dengan kata yang mengikutinya, sedangkan sebagai awalan, ke- ditulis serangkai dengan kata yang mengikutinya. Perhatikan contoh berikut.

di dan ke sebagai kata depan

di- dan ke- sebagai awalan

di rumah dipukul di samping dikeluarkan di atas diubah di bawah diganti ke kebun kekasih ke belakang kehendak ke samping kemauan ke depan keahlian

PENETAPAN HARGA TANDAN BUAH SEGAR (TBS) Hasil Rapat Tim Pengkajian dan Kesepakatan Penetapan Harga TBS Kelapa Sawit Produksi Petani Kalbar Bulan Januari 2009

PATOKAN HARGA / KG TBS KELAPA SAWIT PRODUKSI PETANI KALBAR SBB : • • • • • • • •

UMUR UMUR UMUR UMUR UMUR UMUR UMUR UMUR

TANAMAN TANAMAN TANAMAN TANAMAN TANAMAN TANAMAN TANAMAN TANAMAN

3 TAHUN 4 TAHUN 5 TAHUN 6 TAHUN 7 TAHUN 8 TAHUN 9 TAHUN 10 S/D 20 TAHUN

RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP.

610.57,657,32705,50,730,14,755,15779,78,804,79,830,15,-

Harga Kernel/Kg : Rp. 1.818,56,- (tidak termasuk PPN) Indeks “K” : 79,62 %

Harga CPO/ Kg Rp. 4.478,63 (tidak termasuk PPN)

TIM PENETAPAN HARGA PEMDA TINGKAT I KALBAR

HARGA KOMODITI DAN PAKAN TERNAK DI PONTIANAK MINGGU KE 1 BULAN PEBRUARI 2009 Komoditi

Komoditi

Harga Rp. Rp. Rp. Rp. Rp. Rp. Rp.

Doc Broiler FS/Ekor Broiler Hidup/kg Ayam Buras hidup/kg Daging Sapi/Kg Daging Babi/Kg Karkas Kambing/Kg Telur Ayam Ras/Kg

6.500,20.000,40.000,70.000,52.000,55.000,16.000,-

Harga

Pakan Petelur Stater/Kg Pakan Petelur Grower/Kg Pakan Layer/Kg Pakan Pedaging Starter/ kg Pakan Pedaging Finisher/kg Kulit Sapi / Kg Kulit Kambing / Kg

Rp. Rp. Rp. Rp. Rp. Rp. Rp.

5.900,5.500,4.200,6.000,5.750,30.000,20.000,-

PERKEMBANGAN HARGA RATA-RATA BEBERAPA BAHAN POKOK PENTING DI KOTA PONTIANAK NAMA BARANG

NO.

SATUAN

HARGA

KG KG KG LITER KG KG KG KG KG KLG 400 GR/KTK KG 250 GR/BKS KG KG BKS KG KG KG KG KG KG LITER KG KG KG

5.675 6.225 6.550 12.375 7.950 70.750 24.500 34.500 18.080 7.800 25.425 3.875 750 7.225 7.875 1.150 36.750 10.000 50.875 8.875 12.375 2.375 3.000 29.250 28.250 4.750

KET.

BAHAN KEBUTUHAN POKOK 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26

Beras Lokal/Kampung Beras IR64 Gula Pasir Minyak Goreng Bimoli Minyak Goreng Curah Daging Sapi Murni Daging Ayam Ras Daging Ayam Kampung Telur Ayam Ras Susu Kental Manis Putih Cap Bendera Susu Bubuk Putih Cap Bendera Jagung Pipilan Kering Garam Beryodium Tepung Terigu Segitiga Biru Kacang Kedelai Mie Instan (Indomi Rasa Kaldu Ayam) Cabe Merah Besar (Biasa) Bawang Merah Ikan Asin Teri Kacang Hijau Kacang Tanah Ketelah Pohon Minyak Tanah Telur Ayam Kampung Cabe Keriting Bawang Putih

BANK (Rp) Bank Panin Bank Muamalat Bank Centradana Kapuas BPR Lokadana

DEPOSITO RUPIAH / DOLLAR AS

Luar Negeri Kualitas A

Sumber Data : Dinas Perindag Prop. Kalbar

1 bulan (%) 8,00

3 bulan(%) 8,00

6 bulan (%) 8,00

12 bulan (%) 8,00

-8.25 7,5%

-8.25 8.5%

-8.25 9,5%

-8.25 10,5% * (Nisbah utk Nasabah)

Pontianak Post

Jumat 13 Februari 2009

Bolehkah Pegawai PDAM Menjadi Caleg Konsultasi KPU KPU Provinsi Kalimantan Barat bekerja sama dengan Harian Pontianakpost membuka ruang tanya jawab berkaitan dengan Pemilu 2009. Pertanyaan dapat diajukan melalui SMS ke Nomor HP 081256792940 (hanya SMS) atau ke email: kpuprovinsikalbar@ymail.com

Tanya: Bolehkah pegawai PDAM menjadi caleg? (05617021xxx) Jawab: Menurut ketentuan pasal 50 ayat (2) huruf h, UU Nomor 10 tahun 2008 tentang Pemilu Anggota DPR, DPD, dan DPRD, bakal calon anggota DPR, DPRD Provinsi, dan DPRD Kabupaten/Kota harus melengkapi persyaratan, surat pengunduran diri yang tidak dapat ditarik kembali sebagai pegawai negeri sipil, anggota Tentara Nasional Indonesia, atau anggota Kepolisian Negara Republik Indonesia, pengurus pada badan usaha milik negara dan/atau badan usaha milik daerah, pengurus pada badan lain yang anggarannya bersumber dari keuangan negara. KPU melalui surat No. 2831/15/

X/2008 tanggal 17 Oktober 2008, tentang Pencalonan Anggota DPR, DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten/Kota, yang ditujukan ke Ketua KPU Provinsi seluruh Indonesia, menegaskan bahwa terhadap status pengurus dan karyawan BUMN/BUMD, diputuskan bahwa hanya pengurus BUMN/BUMD yang wajib mengundurkan diri, sedangkan karyawan BUMN/BUMD tidak wajib menyertakan surat pengunduran diri. Dengan demikian, pegawai/karyawan BUMD seperti PDAM tidak wajib mengundurkan diri ketika menjadi calon anggota DPR, DPRD Provinsi, dan DPRD Kabupaten/ Kota. (KPU Provinsi Kalimantan Barat)

Mengikhlaskan Utang Jadi Zakat Konsultasi Zakat Tanya : Assalamua’alaikum. Wr. Wb Langsung saja, Ustad. Saya pernah meminjamkan uang dalam jumlah yang cukup besar kepada sahabat saya yang hidup dalam kekurangan. Pada saat itu uang tersebut akan dipergunakan untuk biaya persalinan istrinya. Hanya saja sampai saat ini ia belum sanggup mengembalikan uang pinjaman tersebut karena kehidupannya yang masih pas-pasan. Yang ingin saya tanyakan adalah, apakah boleh jika saya niatkan dan iklaskan saja uang pinjaman itu sebagai zakat kepada sahabat saya tersebut? Terima kasih

sesudahnya. Mohon penjelasannya beserta dalil alQuran atau hadistnya. Hamzah - Siantan Jawab : Wa’alaikumsalam. Wr. Wb Segala amal perbuatan itu tergantung pada niatnya bukan pada bentuknya. Dalam hal saudara tersebut diatas, boleh saja jika hutang tersebut dibebaskan dan dianggap sebagai zakat kepada sahabat saudara tersebut. Tentu saja dengan syarat orang itu benar-benar tidak sanggup membayarnya., kemudian orang yang meminjamkan membebaskannya, dan diberitahukan hal tersebut kepadanya. Si peminjam yang sulit membayar seperti ini, walaupun tidak termasuk golongan fakir miskin, secara pasti masuk asnaf yang berhutang (gharimin), karenanya termasuk mustahik zakat. Dalam Qur’an sendiri sangat jelas disebutkan mengenai hal tersebut : “ Dan jika (orang yang berhutang itu) dalam kesukaran, maka berilah tangguh

sampai ia berkelapangan. Dan menyedekahkan (sebagian atau semua hutang ) itu, lebih baik bagimu, jika kamu mengetahuinya. (Qur’an , 2 : 280 ). Imam Ibnu Hazm, beralasan dengan hadis Abu Said al-Khudri dalam sahih Muslim, ia berkata : “Seseorang mendapat musibah di zaman Rasulullah SAW pada pohon yang ia beli, sehingga banyaklah hutangnya’. Lalu Rasululluah SAW bersabda : “ Bersedekahlah kamu sekalian kepadanya”. Hanya saja ada beberapa hal yang patut diperhatikan, yaitu hutang pinjaman tersebut bukanlah hutang perdagangan, perlu diperhatikan, sebab dikhawatirkan si pedagang ingin dilepaskan hutangnya dalam perkara jual-beli, karena ingin bertambah keuntungannya. Apabila sulit bagi mereka untuk membayar hutang, maka mereka ingin memasukkannya kedalam zakat. Demikian jawaban singkat kami, semoga bermanfaat. Wallahu a’’lam bishshawab, Wassalamu ‘’alaikum warahmatullahi wabarakatuh.(*)


cmyk

Pontianak Post

Jumat 13 Februari 2009

Guru-Wali Murid Minta Uji Materiil UU BHP JAKARTA - Sepuluh guru dan lima wali murid mengajukan uji materiil sejumlah pasal dalam UU No 9/2009 tentang Badan Hukum Pendidikan (BHP) dan UU No 20/2003 tentang Sisdiknas. Diwakili tim advokasi masyarakat untuk mengembalikan tanggung jawab negara atas pendidikan, mereka menyerahkan berkas permohonan kepada Mahkamah Konstitusi (MK). ’’Tim advokasi dibentuk mewakili mandat dari education forum yang bertujuan mengembalikan tanggung jawab negara terhadap pendidikan,’’ jelas Koordinator Tim Advokasi Gatot setelah menyerahkan berkas kepada bagian pelayanan MK di Jakarta kemarin. Menurut Gatot, ada beberapa pasal dalam UU BHP maupun Sisdiknas yang dinilai tidak selaras dengan UUD 1945. Terutama pada paragraf 4 pembukaan UUD 1945 dan pasal 31. ’’Kami tidak meminta untuk membatalkan UU tersebut. Tapi, menguji pasal-pasal yang bertentangan dengan UUD 1945,’’ terangnya. Dia mengatakan, ada beberapa poin yang menjadi perhatian tim advokasi. Pertama, terkait wajib belajar (wajar) 15 tahun. Kedua UU itu menyebut bahwa tanggung jawab pemerintah terhadap pendidikan hanya pada wajar 15 tahun. Selanjutnya, pembiayaan

+

dilimpahkan kepada peserta didik. ’’Padahal, seharusnya tanggung jawab pemerintah hingga pendidikan tinggi,’’ cetusnya. Kedua, tambah Gatot, dengan menyebut bahwa tanggung jawab pemerintah atas pendidikan hanya dilakukan kepada warga miskin, itu merupakan sebuah diskriminasi. Sejatinya, katanya, tanggung jawab pemerintah adalah terhadap semua warga. ’’Tidak boleh ada pembedaan. Pembedaan itu seharusnya berdasarkan prestasi, bukan kaya dan miskin,’’ tegasnya. Karena itu, pemerintah harus kembali kepada konstitusi negara yang menyediakan pendidikan untuk semua warga. Karena itu, tidak boleh ada lagi biaya pendidikan yang harus dibayarkan siswa. ’’Karena sebenarnya warga sudah membayar melalui berbagai pajak,’’ ujarnya. Ketiga, lantaran sumber eko­ nomi yang berkaitan dengan hajat hidup orang banyak telah dikuasai negara, peruntukannya harus dikembalikan ke sektor pelayanan publik, termasuk pendidikan.Yakni, untuk membiayai beragam pendidikan, mulai dasar hingga pendidikan tinggi. Pihaknya berharap pengajuan permohonan hak uji materiil itu dapat diterima MK. Dengan demikian, seluruh pembiayaan pendidikan bersumber dari APBN maupun APBD.(kit/oki)

Nasional

3

Abaikan K3, Kontraktor Terancam Penalti JAKARTA-Lembaga Pengembangan Jasa Konstruksi (LPJK) akan memberikan sanksi bagi perusahaan konstruksi yang mengabaikan keselamatan dan kesehatan kerja. Sanksi diterapkan bila kontraktor tidak mengantisipasi dan merespons kasus kecelakaan kerja. ”Kami yang akan memberikan penalti,” ujar Ketua LPJK Malkan Amin di Jakarta setelah penandatanganan nota kesepakatan antara Departemen Pekerjaan Umum dan Depnakertrans tentang keselamatan dan kesehatan kerja (K3).

Salah satu bentuk sanksi adalah rekomendasi agar perusahaan tersebut tidak diberi kesempatan mengerjakan proyek pemerintah. Dia mencontohkan, perusahaan jalan tol yang tidak memberikan asuransi kecelakaan atau tidak memberikan dana kepada karyawan ketika kecelakaan kerja diusulkan kepada Ditjen Bina Marga agar tidak diberi proyek lagi. Sanksi lain adalah skorsing atau pencabutan sertifikat badan usaha (SBU) selama dua tahun. Sejauh ini, LPJK

telah memberi sanksi pencabutan SBU terhadap dua perusahaan. ”Kami usulkan perusahaan konstruksi membayar premi lebih besar pada pekerja, sehingga ketika terjadi kecelakaan kerja, klaim asuransi yang diterima lebih besar,” katanya. Menakertrans Erman Soeparno menuturkan, kasus kecelakaan kerja pada 2008 telah menurun menjadi 58 ribu, dari sedikitnya 120 ribu kasus tahun sebelumnya. Jumlah kecelakaan kerja tersebut menurun sejak program K3 mulai diinisiasi awal 2008. ”Dari segi

angka, jumlah kecelakaan kerja masih cukup besar,” urainya. Menteri Pekerjaan Umum Djoko Kirmanto menambahkan, keselamatan dan kesehatan kerja merupakan kebutuhan utama, karena kecelakaan konstruksi akan mencoreng citra negara. Dengan prioritas pada keselamatan dan kesehatan kerja, perusahaan konstruksi akan lebih kompeten dan berdaya saing tinggi. ”Dengan demikian, biaya konstruksi juga lebih efisien,” tandasnya. (noe/oki)

+ DISERBU : Jelang perayaan Valen­ tine Days, sebuah outlet perhiasan berlian diserbu calon pem­ beli di Senayan City, Jakarta kemarin (12/2). Perhiasan yang dijual dengan harga 100 300 ribu per pcs mulai diser­bu warga sejak pukul 09 pagi, meski toko baru buka pada pukul 10.30 WIB. Fery Pradolo/INDOPOS

Hartono Tanoe Salahkan Anak Buah Saksi Kasus Korupsi Sisminbakum JAKARTA – Pengusaha Hartono Tanoesoedibjo akhir­ nya muncul di Kejaksaan Agung (Kejagung). Salah se­orang saksi dugaan korupsi biaya akses pada Sistem Administrasi Badan Hukum (Sisminbakum) Depkum HAM itu kemarin (12/2) menjalani pemeriksaan di Gedung Bundar setelah tiga kali tidak memenuhi panggilan penyidik. Hartono tiba di Kejagung sekitar pukul 09.45. Kakak kandung pengusaha Hary Tanoe­soedibjo itu didampingi kuasa hukumnya, Hotma Si­ tompoel. Dia tidak berkata apa pun dan langsung bergegas menuju ke ruang pemeriksaan.

’’Dia (Hartono) diperiksa dalam kapasitas sebagai saksi untuk tersangka Yohanes Waworuntu (Dirut PT Sarana Rekatama Dinamika/SRD),’’ kata Kepala Pusat Penerangan Hukum (Kapuspenkum) Kejagung Jasman Pandjaitan kepada wartawan di gedung Kejagung kemarin. Berdasar catatan koran ini, Hartono tidak memenuhi panggilan penyidik pada 23 Desember 2008 dengan alasan cuti. Selanjutnya, pada 8 Januari 2009, Hartono juga tidak datang dengan alasan sedang berobat ke Singapura. Terakhir, pada 9 Februari lalu, Hartono meminta penundaan pemeriksaan dengan alasan kesehatan. Tim penyidik memeriksa Hartono selama hampir delapan

jam. Saat keluar pada pukul 18.10, pria asal Surabaya itu kembali mengunci mulut. Para wartawan yang terus menghujani pertanyaan pun tak digubris. Saat berjalan menuju ke mobilnya, Toyota Alphard hitam berpelat B 1 LBH, Hartono hanya mengacungkan jari yang menunjuk-nunjuk ke arah pengacaranya. Hotma pun dengan sigap memahami maksud kliennya tersebut. Dia lantas memberikan penjelasan kepada wartawan. ’’Pemeriksaan tadi dihentikan karena (Hartono) cukup lelah,’’ kata Hotma. Dia menjelaskan, kliennya mendapat 30 pertanyaan dari tim penyidik. ’’Tapi ada subsubnya (pertanyaan), jadi sekitar 50 pertanyaan,’’ ungkap Hotma. Namun, pengacara berpenampilan necis itu menolak

merinci materi pertanyaan yang diajukan. ”Saya tidak bisa menjawab,” kilahnya. Terkait dengan pengakuan Yohanes Waworuntu, Hotma juga enggan memberikan pen­ jelasan. Saat didesak, dia berkata, ”Saya bicara secara umum saja ya. Kalau ada orang yang disuruh jadi boneka, terus mau jadi boneka, yang salah siapa? (Itu) kalau betul boneka.” Selebihnya, Hotma menolak berkomentar. Dia hanya mengatakan, pemeriksaan kliennya akan dilanjutkan Rabu (18/2) mendatang. Setelah diperiksa pada 12 Desember 2008, Yohanes me­ ngaku menjadi pemegang saham PT SRD atas paksaan Hartono. Sebagai imbalan, utangYohanes kepada Hartono Rp 1 miliar lunas.(fal/agm)

ONH 2009 Diusulkan Turun Depag Tetap Sewa Garuda dan SAA untuk Penerbangan Haji JAKARTA – Upaya menurunkan biaya penyelenggaraan ibadah haji (BPIH) alias ONH pada musim haji mendatang terus dimatangkan. Departemen Agama (Depag) dan Komisi VIII DPR (membidangi haji) tinggal menunggu inisiatif PT Garuda Indonesia dan Saudia Arabian Airlines (SAA) untuk menurunkan komponen biaya penerbangan yang selama ini menentukan besaran BPIH. Biaya penerbangan per ja-

+

cmyk

maah dalam BPIH 2008 ratarata USD 1.859 (54 persen dari BPIH). Pada musim haji 2009, biaya itu diupayakan bisa turun menjadi maksimal USD 1.500 per jamaah. ’’Kami tahu, harga bahan bakar di dunia internasional turun. Realistislah kalau ongkos penerbangan juga turun. Kami berharap, ongkosnya maksimal sekitar USD 1.500,’’ kata Ketua Komisi VIII DPR Hasrul Azwar di Jakarta kemarin. Direktur Pengelolaan BPIH dan Sistem Informasi Haji (SIH) Depag Abdul Ghafur Djawahir menambahkan, pembahasan lebih lanjut mengenai biaya penerbangan dengan maskapai akan dilakukan set-

elah Ditjen Perhubungan Udara Departemen Perhubungan menetapkan spesifikasi pesawat yang layak untuk penerbangan haji. Rencananya, spesifikasinya ditetapkan paling lambat 15 Februari. ’’Pembahasan targetnya selesai 28 Februari dan pengesahan BPIH oleh pemerintah, rencananya, dilakukan 3 Maret 2009,’’ katanya. Pada 2008, besaran BPIH bervariasi mulai USD 3.258 dan Rp 501.000 hingga USD 3.517 dan Rp 501.000 sesuai dengan daerah embarkasi jamaah. Komponen BPIH 2009 itu terdiri atas biaya penerbangan USD 1.859 (54 persen), biaya operasional dan biaya hidup selama di Arab Saudi USD 1.528 (44,4 persen), serta biaya operasional di dalam negeri Rp 501.000 (1,6 persen). Sementara itu, pada musim haji 2009, pemerintah tetap menggunakan maskapai penerbangan PT Garuda dan SAA untuk mengangkut jamaah haji

ke Tanah Suci pergi pulang. Pemerintah sebelumnya membuka kesempatan bagi maskapai penerbangan lain untuk berpartisipasi. Namun, hingga kini belum ada maskapai yang menyatakan siap bergabung. ’’Semula Lion Air mau ikut. Tapi, sampai tadi saya hubungi mereka belum menyatakan berminat terlibat tahun ini. Namun, saya tidak tahu kalau dalam waktu dekat ada perubahan,’’ ujar Ghafur di Jakarta kemarin. Menurut Ghafur, besar ke­mungkinan maskapai penerbangan dalam negeri yang sudah mendapatkan izin beroperasi di Arab Saudi itu masih menata pengelolaan penerbangan komersialnya ke Arab Saudi. ’’Jalur penerbangan ke sana baru dibuka 20 Juni mendatang. Jadi, mereka mung­kin akan menyukseskan itu dulu karena hingga tadi pagi belum menyatakan berminat,’’ katanya.(zul/agm)

+


4

Pontianak Post

Lokomotif Kemajuan Ekonomi Kalbar

1600.000

IHSG

Kamis 12/2-09

1500.000

1342.226

1400.000 1300.000 1200.000 1100.000

1350.641

0.04 1325.421

1332.129 1324.824

6/02 9/02 10/02 11/02 12/02

TOP VALUE Stock BUMI UNTR ELTY UNSP ANTM PGAS

Harga 730 5350 73 315 1110 2000

%

-3.94 2.88 -7.59 -5.97 -4.31 -1.23

TOP PREQ Stock BUMI ELTY ENRG DEWA HEXA UNSP

Harga 730 73 72 58 750 315

% -3.94 -7.59 5.88 3.57 25.00 -5.97

TOP GAINERS Stock Harga BBRI 4225 HEXA 750 UNTR 5350 ASII 11050 PTBA 7650 BDMN 2175

% 3.68 25.00 2.88 1.37 1.32 2.35

TOP LOSERS Stock AALI GDYR ASRM LSIP INCO UNVR

Harga 12100 5300 600 3425 2225 8050

% -3.58 -3.63 -25.00 -4.86 -5.31 -1.22

Valas dan Index Saham Valas Jual Beli USD 11.366 12.366 AUD 7.507 8.171 EUR 14.703 16.002 JPY 126.00 137.00 SGD 7.536 8.203

Turunkan Bunga Kredit JAKARTA-Dewan Komisioner Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) memangkas tingkat suku bunga wajar penjaminan untuk rupiah sebesar 50 basis points (bps). Tapi, untuk USD, tidak terjadi perubahan. Keputusan itu berlaku mulai 15 Februari hingga 14 Mei 2008. Dengan begitu, suku bunga wajar penjaminan untuk bank umum adalah 9 persen dalam rupiah dan 3 persen dalam USD. Untuk bank perkreditan rakyat (dalam rupiah), ditetapkan 12,50 persen. Menurut Kepala Eksekutif LPS Firdaus Djaelani, keputusan itu diambil dengan berbagai pertimbangan. Antara lain, tekanan inflasi ke depan cenderung menurun, dan akan diikuti suku bunga. Begitu pula dengan BI rate yang diturunkan menjadi 8,25 persen. Pertimbangan lainnya adalah tingkat kepercayaan masyarakat atas perbankan yang makin membaik. “Ini dibuktikan dengan semakin meningkatnya dana pihak ketiga (DPK) di bank umum,” kata Firdaus di Jakarta kemarin (12/2). Per Desember 2008, total DPK bank umum Rp.1.769 triliun. Firdaus mengatakan, penurunan bunga wajar penjaminan ini diharapkan bisa mendorong turunnya suku bunga kredit pula. Gubernur Bank Indonesia (BI) Boediono mengakui saat ini masih banyak perbankan yang belum menurunkan suku bunga. BI masih memberi waktu untuk melakukan penyesuaian. “Kita selalu memantau dari hari ke hari. Kita ingin, bank akan merespons (penurunan BI rate) dengan perhitungan masingmasing agar tetap aman,” katanya.(sof/dwi)

Index NASDAQ DOW JONES HANG SENG NIKKEI KLSE

Nilai 1530.50 7939.53 13228.30 7705.36 894.60

(+/-) 0.00 0.64 -2.30 -3.03 -0.28

Sumber: eTrading.com 12-02-2009

BTN Target Emisi Efek Rp 500 M

Figura Keliling 10 Kota di Indonesia BAGI Dirut PT Pontianak News Network (PNN) Indrayanto Adi mengunjungi 10 kota di Indonesia kini bukan menjadi sesuatu yang istimewa. PNN yang kini mengembangkan usahanya di Tarakan, Padang, Medan, Batam, Riau, Makasar, Surayaba, Jakarta, Bali dan Lombok, mengharuskan Anto berkunjung ke daerah itu. “Paling-paling saya empat atau lima hari di Pontianak. Setelah itu melakukan kunjungan ke daerah-daerah,” jelas bapak yang telah dikaruniai dua anak ini. Anto kini tak saja focus pada teknologi informasi yang dikembangkannya, namun juga bergelut dengan Indrayanto Adi manajemen perusahaan. Permintaan pelanggan yang terus meningkat setiap hari, membuat Anto harus bisa membagi-bagi waktu. Dijelaskan Anto, perkembangan IT di Kalbar cukup pesat. Pengguna akses internet dari hari ke hari terus meningkat. Pelanggan Media Link tak saja warga Kota Pontianak namun merambah hingga ke pelosok daerah. Kota Kapuas Hulu misalnya. Sejumlah warga dengan mudah dapat mengakses internet di daerah itu. Diungkapkan Anto, PNN melalui Media Link juga siap membantu perusahaan dan pemerintahan kabupaten atau kecamatan yang berada di daerah terpencil untuk bisa dapat mengakses internet. “Soal harga, jangan khawatir. Kita bisa menyesuaikan dengan dana yang dimiliki,” jelas Anto. Dia mengingatkan teknologi tak berarti harus mahal. PNN, lanjut Anto, juga siap memfasilitasi jika ada pengusaha yang ingin membuka warung internet. Dengan system jaringan yang dimiliki PNN memungkinkan usaha itu dengan mudah dapat dilaksanakan.(abu)

Jumat 13 Februari 2009

Shando/Pontianak Post

MOU: General Manager Unit Enterprise VI Telkom Suhendy Permana dan Komisaris Utama PT PNN Untung Sukarti usai menandatangani moU disaksikan para Manager IT Jawa Pos Group dan Account Manager Telkom 10 kota di Indonesia.

Media Link Fokus Pengembangan 10 Kota Joint Planning Session JPNN dan Telkom Enterprise PONTIANAK-PT Pontianak News Network (PNN) dengan produknya Media Link semakin melebarkan sayapnya. PNN membeli 155 MB bandwich dari Telkom melalui joint planning session (JPS). Penandatangan JPS dilakukan di Hotel Orchadz, Kamis (12/2) kemarin. Bandwich baru digunakan untuk memperluas jaringan 10 kota di Indonesia. Antara lain Tarakan, Padang, Medan, Batam, Riau, Makasar, Surayaba, Jakarta, Bali dan Lombok. Telkom dan Jawa Pos Group sudah lama berkerjasama dalam bidang jaringan. Media Link (Pontianak Post Group) sebagai bagian dari Jawa Pos Group memiliki perkembangan yang signifikan. “Pontianak ini breakthrough untuk Media Link. Karena itu saya mau turun langsung,” kata Suhendy Permana, General Manager Unit

Enterprise VI Telkom. Ia menyatakan, bandwicth 155 MB itu tahapan awal. Kapasitasnya akan semakin bertambah tergantung banyaknya pengakses. Telkom bertugas melayani kebutuhan bandwicth dari PNN di 10 kota itu. JPS membahas distribusi layanan Telkom VPN IP MPLS dan ASTINET. Layanan ASTINET memungkinkan Media Link melakukan TV broadcast. Sementara, Layanan MPLS dibutuhkan untuk transfer berita keluar negeri. Biasanya media-media internasional melakukan itu di Singapore. MPLS memungkinkan pengeditan berita langsung dari media Jawa Pos Group di luar negeri, seperti Hongkong dan Singapore. “Intinya semua link yang dibutuhkan teman-teman di Jawa Pos Group, kita pasti coba memberikan support,” katanya. Komisaris Utama PT PNN Untung Sukarti menyatakan, Pontianak mengalami perkembangan IT yang luar biasa. Potensi serupa tentu saja dimiliki daerah lain. Jika Pontianak bisa sangat berkembang, daerah

lain pasti bisa. “Logikanya begitu,” katanya. Ia ingin daerah lain mengikuti apa yang dirintis Pontianak. Pelebaran jaringan sengaja dilakukan pada 10 kota dulu. Berikutnya baru akan masuk ke kabupaten dan kecamatan se-Indonesia. “Hal itu akan menjadi lompatan kedua kami, nanti,” ujarnya. Untung menilai, JPS baru merupakan kulit dari perluasan jaringan. Penetrasi yang ada harus dijalankan dengan sungguh-sungguh. Ia menegaskan, kerjasama yang ada tidak hanya masalah link, tapi juga kontens. Semakin banyak kontens yang ada, semakin besar bandwicth yang dibutuhkan. “Penambahannya akan kita sesuaikan dengan kebutuhan,” katanya. Direktur Utama PT PNN Indrayanto Adi menyatakan, Media Link untuk mensupport bisnis yang dilakukan Jawa Pos, seperti televisi, koran dan percetakan. Media Link merupakan backbone dari semua itu. Ia mengatakan, tidak ada penambahan kontens pada PNN, karena lebih memfokuskan pembangunan jaringan internal. (mde)

JAKARTA-PT Bank Tabungan Negara (Persero) tahun ini menargetkan meraup Rp.500 miliar dari penerbitan Kontrak Investasi Kolektif Efek Beragun Aset. Efek beragun aset ialah efek yang portofolionya terdiri dari aset keuangan, berupa kumpulan tagihan, termasuk kredit kepemilikan rumah. “Kumpulan kredit pemilikan rumah yang dijamin ini kualitasnya lebih baik dibandingkan subprime mortgage di Amerika Serikat. Selain sudah melalui underline triple A, transaksi ini sudah melalui uji tuntas dan bukan untuk spekulasi,” ujar Direktur Utama BTN Iqbal Latanro usai pencatatan perdana efek beragun aset di Bursa Efek Indonesia (BEI) kemarin (12/2). Pada tahap awal, BTN sebagai kreditur dan penyedia jasa bekerja sama dengan PT Sarana Multigriya Finansial (Persero), menerbitkan efek beragunan aset senilai Rp.100 miliar. Dalam sepekan sejak penawaran umum 30 Januari hingga 6 Februari, seluruh efek berkode DSMF01 itu ludes terjual. Menurut Iqbal, penerbitan efek beragunan bertujuan meningkatkan kapasitas pemberian kredit. Setiap tahun BTN menyalurkan kredit perumahan rakyat senilai sekitar Rp.8 triliun. “Efek ini akan membantu kami mendapatkan pembiayaan jangka menengah dan panjang, mengatasi masalah likuiditas, sekaligus solusi untuk mengatasi masalah ketidaksesuaian jatuh tempo (maturity mismatch),” katanya Iqbal optimistis efek beragun aset yang diterbitkan pada tahap berikutnya akan diminati publik. Pasalnya, efek ini memberikan imbal hasil yang besar namun resikonya kecil. “Prospeknya sangat baik,” katanya. DSMF01 merupakan efek berpenghasilan tetap dengan tingkat bunga 13 persen per tahun dan durasi tertimbang 2,6 tahun. Efek berperingkat Aaa.id dari PT Moody’s Indonesia ini memberikan pembayaran bunga setiap tiga bulan, setiap tanggal 10 pada Maret, Juni, September, dan Desember. Dalam penerbitan efek tersebut, Danareksa Investment Management bertindak sebagai manajer investasi dan Bank Rakyat Indonesia menjadi bank kustodiannya. Adapun Standard Chartered Securities Indonesia ialah pembeli siaga, pendukung kredit, serta penata dan penjamin pelaksana emisi. Presiden Direktur PT Danareksa Investment Management (DIM) Priyo Santoso meminta investor tidak khawatir penerbitan efek beragunan aset akan berakhir seperti kasus subprime mortgage. Menurut dia, di Amerika Serikat, bank begitu mudah memberikan kredit meski peminjamnya tak berpendapatan cukup. Bank juga berani memberikan kredit hingga 100 persen dari nilai rumah. Sedangkan BTN sejak awal memastikan debitur memiliki penghasilan yang cukup dan benar. Rata-rata kredit yang diberikan lebih kecil dari 70 persen. “Debitur juga merupakan pemilik rumah yang betul-betul akan tinggal di rumah itu dan tidak menggunakannya untuk investasi atau spekulasi,” katanya. (noe)

Valentine for All with Istana Boneka Program Special untuk Member Isbon Mania ISTANA Boneka menyediakan hadiah special valentine bagi orang terkasih Anda. Momen tanggal 14 Februari adalah saat tepat menunjukkan rasa kasih sayang anda. Dengan membeli hadiah di Isbon, luapan kasih sayang Anda akan dirasakan oleh orang yang Anda beri. Dalam memberikan kemudahan terhadap pelanggan, Isbon mengadakan program member bagi seluruh masyarakat. Dalam program bertajuk Isbon Mania ini, pengunjung akan mendapatkan voucher belanja sebesar Rp 100 ribu di Istana Boneka. Persyaratannya, setiap belanja, jangan lupa meminta stiker pada kasir Isbon. Karena setiap kali belanja, Anda akan mendapatkan satu stiker. Kumpulkan sampai 10 stiker, dan Anda pun bisa menjadi member Isbon. Menariknya, yang biasanya di hari biasa harus membeli dalam nominal barang Rp 100 ribu baru dapat satu stiker, maka khusus Valentine tahun ini, tidak harus belanja sebesar itu. Karena bagi Anda yang telah berbelanja di Istana Boneka akan langsung mendapatkan stiker. Dan otomatis Anda tergabung menjadi member Istana Boneka. Itulah keistimewaannya! Keuntungan lain yang bisa diperoleh bila telah menjadi member Isbon Mania adalah diskon 20% di hari ulang tahunAnda, mendapatkan aroma therapy gratis buat bonekaAnda

FOTO FAHROZi

ISBON : Menjelang Valentine, Istana Boneka yang menyediakan beragam boneka dan pernak-pernik bernuansa cinta diramaikan oleh pengunjung.

dalam event khusus, seperti halnya Valday ini. Tak hanya itu, ada lagi progam “Member Get Member” gratis boneka cantik untuk anggota Isbon Mania yang mengajak teman untuk bergabung menjadi member. Makanya ajaklah teman, saudara, atau keluarga, sehingga Anda akan mendapatkan keuntungan ganda. Sedangkan bagi Anda, khusus untuk mereka yang telah tergabung dalam Isbon Mania akan mendapatkan edisi khusus yaitu Valentine Free, berupa valentine card dari Isbon. Bahkan kemudahan lain, untuk

pembelian jumlah tertentu, barang yang telah dibeli akan diantar sampai ke rumah. Siapapun tidak akan mampu menolak bingkisan special berisi boneka, coklat, bunga mawar dan lain-lain yang cantik dan penuh cinta. Semua itu hanya bisa Anda dapatkan di Istana Boneka yang beralamat di Jalan Teuku Umar Komplek Pontianak Mall Blok C 33-34, Pontianak, dengan nomor telepon 0561-747783. Hingga tanggal 14 Februari besok, Isbon akan buka mulai pukul 09.00 – 21.00 wib. (*/fah)

BNBR Minta Perpanjangan Repo JAKARTA- PT Bakrie & Brothers Tbk (BNBR) meminta perpanjangan waktu penyelesaian gadai efek, atau repurchase agreement/repo pada PNM Investment Management paling lambat Mei 2009. Perpanjangan waktu diminta setelah perusahaan induk PT Bumi Resources TbK ini gagal menuntaskan

pembayaran pada saat jatuh tempo. Jumlah sisa repo saham BNBR ke PNM Investment Management sebesar Rp.203,484 miliar yang terdiri dari dua fasilitas repo. Kedua fasilitas repo tersebut jatuh tempo pada 19 Januari dan 9 Februari 2009. Demikian dikatakan Direktur

dan Corporate Secretary Bakrie & Brothers, RA Sri Dharmayanti dalam keterbukaan informasi ke Bursa Efek Indonesia, Kamis (12/2). “Belum dibayarkannya repo itu karena perseroan sedang mengupayakan refinancing atau nasionalisasi aset yang ternyata penyelesaiannya tidak secepat yang diharapkan,” kata Sri.

Untuk membayar utang ke anak perusahaan pelat merah PT Permodalan Nasional Madani (PNM) itu, Bakrie mengaku sedang mengupayakan proses refinancing atau rasionalisasi aset yang hasilnya akan dialokasikan untuk penyelesaian kewajiban perseroan termasuk repo lokal. (noe)


Pontianak Post

Jumat 13 Februari 2009

EKONOMI BISNIS

Jual TBS ke Pabrik Lain

TELEKOMUNIKASI

Tak Gegabah Perluas Layanan DIREKTUR Corporate Service PT Bakrie Telecom, Rakhmat Djunaidi mengatakan, pihaknya sebagai pemilik merek dagang Esia akan lebih hati-hati melakukan ekspansi dan memperluas layanan termasuk jaringan telepon berbasis CDMA tersebut. “Kami akan memperluas layanan tetapi dengan kondisi yang akan kami akan tetap menerapkan prinsip pruden atau kehati-hatian,” kata Rakhmat Djunaidi di Jakarta, Kamis kemarin. Untuk melakukan ekspansi layanan ke wilayah pihaknya akan mempelajari terlebih dahulu potensipotensi setiap daerah. Hingga kini pihaknya masih menargetkan perluasan wilayah ke Madiun dan Jambi, serta sedang mempelajari potensi-potensi untuk daerah lainnya. “Kalau untuk target seluruh Indonesia, kami pada dasarnya sudah masuk ke semua pulau kecuali Papua,” katanya.(*/ii)

BIDIK

PONTIANAK - Usai mengadu ke DPRD Kalimantan Barat sehari sebelumnya, kemarin rombongan Muspida Ketapang, DPRD Ketapang, muspika berikut perwakilan petani menyampaikan aspirasinya ke gubernur di pendopo. Mereka kembali mengeluhkan soal TBS yang tidak dibayar selama 4 bulan oleh PT BIG. Rombongan yang dipimpin Bupati, Morkes Effendi, itu juga mengusulkan penjualan TBS ke perusahaan lain sebagai alternatif solusi. “Ada beberapa perusahaan lain yang pabriknya berdekatan dengan PT Benua Indah Group (BIG). Kalau petani jual ke perusahaan tersebut, pasti dibaJPNN SKB PERUMAHAN: Menkeu Sri Mulyani, Gubernur BI Boediono dan Menteri Negara Perumahan Rakyat yar,” kata Morkes. Hanya saja, Yusuf Asyari usai penandatanganan SKB pembentukan Tim Koordinasi Kebijakan Pengembangan Pembiayaan dia khawatir jika ini dilakukan justru petani dapat dianggap telah Perumahan, kemarin. melanggar aturan dan perusahaan lain yang menampung dianggap penadah. Karena itu, dia meminta masukan dari pihak pemprov. Persoalan ini, sambung Morkes, sangat mendesak untuk dicarikan solusinya. Kalau tidak segera teratasi, dia khawatir akan menimbulkan masalah kestabilan bidang politik, sosial dan keaMenurut Boediono, kualitas aset Untuk itu, diperlukan dana pendam- manan. Akibat tidak dibayarnya JAKARTA—Bank Indonesia (BI) dan pemerintah berkomitmen yang disekuritisasi bergantung pada ping kredit Rp.13 triliun-Rp.15 TBS selama 4 bulan (hampir untuk mengembangkan sekuritisasi seleksi awal dari perbankan. Prinsip triliun. Jumlah itu tidak akan mampu memasuki 5 bulan) menyebabkan (efek beragun aset), sebagai kehati-hatian tetap diperhatikan. ditanggung sendiri oleh BTN. perekonomian di wilayah tersebut alternatif pembiayaan di sektor “Jadi, krisis subprime mortgage “Kemampuan BTN sekitar separo- tersendat. Toko-toko tutup karena pedagang tak mampu lagi memperumahan. Meski begitu, aset yang semoga tidak ada di sini,” harapnya. nya. Perlu separo lagi,” katanya. Dia juga minta BI menurunkan berikan utang kepada petani. Di Dia menambahkan, potensi sekudisekuritisasi harus berkualitas ritisasi atas aset kredit perumahan Aktiva Tertimbang Menurut Risiko sisi lain, petani pun tidak mau lagi tinggi. Sekuritisasi juga tidak akan cukup besar. Saat ini jumlah kredit (ATMR) KPR bersubsidi dari 40 memanen TBS-nya sejak Februari karena tidak dibayar PT BIG. dikembangkan secara berlebihan. konstruksi mencapai Rp.48 triliun, persen menjadi 20 persen. Para petani dalam kesempatan Penurunan ATMR ini akan Hanya sekali di pasar sekunder, kredit realestat Rp.28 triliun, dan sehingga tidak mengulang krisis kredit pemilikan rumah (KPR) meningkatkan rasio kecukupan ini juga bergiliran menyampaikan Rp.122 triliun. “KPR paling bisa modal (CAR) bank. “Jadi, akan ada keluhannya. Salah seorang di subprime mortgage seperti di AS. “Sekuritisasi itu hanya satu tahap, sebagai potensi awal untuk seku- minat membiayai di sektor ini,” ujar antaranya mengungkapkan, selain makan ubi selama dua bulan, dari bank ke tahap berikutnya, yaitu ritisasi. Potensinya cukup besar,” Yusuf. Menkeu Sri Mulyani Indrawati mereka juga gelisah karena tidak dijual sebagai surat berharga. Risiko ujarnya. Saat ini bank yang memanfaatkan mengaku, bahwa pemerintah lagi memiliki uang untuk memseperti ini minimal,” kata Gubernur BI Boediono saat penandatanganan sekuritisasi aset baru Bank BTN memrioritaskan pemenuhan kebu- biayai sekolah anak. “Anak-anak Surat Keputusan Bersama (SKB) lewat skema Kontrak Investasi tuhan perumahan. Sebab, peru- kami yang sekolah atau kuliah di dengan Menkeu Sri Mulyani Kolektif Efek Beragun Aset (KIK mahan punya dampak ikutan yang Pontianak terpaksa pulang kamIndrawati dan Menpera M. Yusuf EBA). Nilainya masih sangat kecil, cukup luas bagi perekonomian, pung karena tidak ada lagi biaya,” seperti memicu aktivitas ekonomi katanya. yakni Rp.100 miliar. Asyari kemarin (12/2). Jika persoalan tidak diseMenpera Yusuf Asyari menga- lain. “Jadi, secara sosial, ekonomi, SKB itu mengatur pembentukan koordinasi kebijakan pengem- takan, pemerintah menganggarkan dan politik menjadi penting,” kata lesaikan segera, dia khawatir akan timbul tindakan anarkis serta Rp.2,5 triliun untuk KPR bersubsidi. Menkeu. bangan pembiayaan perumahan. Karena itu, dukungan pem- gangguan keamanan dan keterbiayaan bagi sektor ini, tiban.Tarsiwan, Juru Bicara Tim termasuk untuk masyarakat, Investigasi petani plasma menamsangat dibutuhkan. (sof/dwi) bahkan, masalah ini telah menjerat

Biayai Perumahan Lewat Sekuritisasi Aset

JPNN

PAMERAN Pameran alas kaki, kulit dan produk kulit Indonesia 2009 menggelar sepatu produksi Indonesia 2009 berlangsung 1215 februari 2009 di Jakarta Convention Center. Pameran ini diikuti ratusan merk sepatu dari dalam dan luar negeri. Menteri Perindustrian Fahmi Idris saat meninjau stan sepatu usai pembukaan, kemarin.

5

masyarakat di 26 desa. Sejak empat tahun lalu, tim telah mengupayakan solusi sampai ke tingkat pusat tetapi selalu mendapatkan rintangan. Pihaknya mendesak agar lelang aset PT BIG segera dilakukan dan beberapa persoalan mendasar lain segera ditangani. Di samping pembayaran TBS, kata dia, masalah lain yang juga dihadapi yakni angsuran kredit petani plasma yang setiap bulan dipotong perusahaan 30 persen dari hasil kebun. Angsuran tersebut ternyata tidak disetorkan semua kepada Bank Mandiri, mengakibatkan banyak petani yang sudah lunas kredit tidak bisa mengambil sertifikat. Selain itu, masih ada pola pinjam pakai kebun inti dan bahkan ada petani yang sama sekali belum mendapatkan kebun.“Masih banyak pula petani plasma yang sampai saat ini tak bisa akad kredit secara resmi dengan Bank Mandiri, padahal pohon sawitnya sudah produktif,” katanya. Tak hanya itu, masalah lain yang juga dihadapi yakni adanya akad kredit intern (bawah tangan) yang dilakukan perusahaan, untuk mengatasi tuntutan petani plasma yang belum akad kredit secara resmi dengan Bank Mandiri. Mereka yang melakukan akad kredit intern sudah membayar angsuran 30 persen dari hasil TBS. Tim investigasi meminta supaya TBS segera dibayar, menunda potongan 30 persen karena sia-sia dan segera dilakukan lelang aset PT BIG. Pemenang lelang diharapkan bersedia melakukan mitra dengan petani plasma, dan membuat perjanjian kerjasama saling menguntungkan serta tidak mengulang permasalahan yang sama. “Kami mohon gubernur supaya merespon persoalan ini,” ujar dia. Kepada Budiono Tan, selaku pemilik PT BIG, diharapkan dapat menggunakan nuraninya, menerima keputusan pemerintah serta menyelesaikan persoalan yang ada. Menanggapi keluhan yang disampaikan, Gubernur Cornelis, meminta agar aspirasi disampaikan secara tertulis untuk menjadi bahan kajian. Dia berjanji secepatnya menindaklanjuti masalah tersebut.(rnl)

ALAT VITAL GELAR Pengobatan Hj. MA IROT Ditangani Langsung Cucu Asli MAK IROT - MBA AJIS

Mengatasi Pria & Wanita PRIA : • Menambah ukuran Alat Vital, Besar Panjang • Kuat, Keras, Tahan Lama • Impoten Total Normal Kembali • Lemah Syawat (Ejakulasi Dini) • Kencing Manis • Mani Encer WANITA : • Mengencangkan menambah besar MAHAR Payudara Rp. 350.000 • Mengobati Mandul, Takpunya Keturunan • Penglaris “ 15 MENIT JADI DI TEMPAT” Pastikan Anda berobat pada Ahlinya TANPA EFEK SAMPING, Permanen, Semua Agama, Usia, Bukan Bahaya Kimia. Menggunakan Ramuan TRADISIONAL disertai Penerapian yang unik dan ditambah DOA.

MELAYANI PASANG SUSUK PUTAR GILING Hubungi : HOTEL JERUJU BARU Jl. Kom Yos Sudarso No. Kamar : 26

HP. 081345616640, 081345642992 0561 7182194 Jam: 08.00 WIB s/d 21.00 WIB (Malam) Bisa dibuktikan di tempat


KOMUNIKASI BISNIS

6

Pontianak Post

Jumat 13 Februari 2009

Advertorial

Bumiputera Siap Usung Perubahan di Usia ke-97

PROSPEKTIF

Pertanian dan Ritel Tradisional JAKARTA—Menteri Perdagangan (Mendag) Mari Elka Pangestu punya prediksi untuk sektor usaha yang bakal tumbuh selama 2009. Menurutnya, ada dua sektor yang bakal mengalami pertumbuhan, yakni pertanian dan ritel tradisional. Namun, pertumbuhan sektor tersebut, terutama pertanian tetap bergantung komitmen pemerintah dalam pemberian subsidi benih dan pupuk. “Selama itu dijalankan (pemberian subsidi benih dan pupuk), petani masih akan menanam,” papar Mendag saat menjadi pembicara dalam seminar Turbulensi Ekonomi 2009: Menciptakan Peluang Menghadapi Krisis Global kemarin (12/2). Sektor ritel tradisional juga dipastikan terus tumbuh karena sekitar 70-80 persen masyarakat masih berbelanja di pasar tradisional. Mendag menjelaskan, salah satu fokus kebijakan pemerintah dalam mengamankan pertumbuhan ekonomi saat krisis adalah, menguatkan sektor riil dan mengurangi kemiskinan. “Pengamanan sektor riil dan pasar dalam negeri menjadi kunci pertumbuhan ekonomi selama krisis,” ungkapnya.Karena itu, Kredit Usaha Rakyat (KUR) yang tahun lalu anggarannya sekitar Rp 12 triliun, telah naik dua kali lipat menjadi Rp 24 triliun. Program tersebut merupakan salah satu cara pemerintah agar sektor riil dan UKM tetap bergerak. “Bank pemerintah yang melaksanakan, memberi kredit pada UKM tanpa agunan karena dijamin pemerintah,” cetusnya.Pada kesempatan itu, Mendag juga menyinggung keberadaan pedagang kaki lima (PKL), yang dianggap masih bisa menjadi penopang perekonomian di tengah krisis finansial global. Untuk itu, dia meminta Pemda tidak menggusur PKL selama dampak krisis ekonomi masih terasa. “PKL itu jangan digusur, tapi justru sediakan tempat untuk berdagang. Ini pengaman kita untuk sektor riil dalam menghadapi krisis finansial global,” ujar Mendag.(wir/bas)

KANTOR Wilayah Asuransi Perorangan Asuransi Jiwa Bersama (Kanwil Asper AJB) Bumiputera 1912 Pontianak, menggelar HUT ke-97 di halaman Kanwil Bumiputera Pontianak, Kamis (12/2). HUT diisi berbagai kegiatan sebelumnya. Peringatan diawali dengan aksi donor darah pada Jumat (6/2) di kanwil. Dari 47 peserta, 21 orang yang dapat mendonor. Mereka juga berkunjung ke panti asuhan dan panti jompo, serta berziarah ke makam Bumiputerawan/i DEDE (Rabu, 11/2). Persiapan pencanaHUT BUMIPUTERA: R Carendy Endrawan SH MM, kepala Wilayah Bumiputera Pontianak memukul gong, ngan program HUT ke-97 AJB tanda persiapan pencanangan program HUT ke-97. Bumiputera 1912 turut dilakukan. Antara lain 97 pustaka Bumiputera untuk Indonesia, katakan dengan email dan pemilihan duta Bumiputera mulia. Direktur Utama AJB Bumid. Pikirkan cara-cara untuk * Toddler (2th), Playgroup, TK, SD, SMP, SMA bahan pelajaran. putera 1912, IDP Bagus Supratȸ Ketika belajar sendiri, membuat pengetahuan anda * Pendaftaran Gelombang 1 : 5 Januari s/d ucapkan informasi-informasinya nyata, seperti memegang sesuatu man mengatakan, krisis global 27 Pebruari, 2009 yang berkaitan dengan apa yang tidak banyak berpengaruh pada dengan suara keras. b. Gunakan tape recorder untuk dipelajari. Misalnya, mempelajari Bumiputra. Kinerja perusahaan * Apakah Gaya Belajar Anakku? merekam informasi-informasi tentang tumbuhan maka carilah asuransi jiwa nasional tertua ini SETELAH menemukan gaya belajarnya, yang penting, setelah itu de- tumbuhan yang sesuai dengan masih baik. Bumiputra masih perhatikanlah strategi-strategi yang sesuai dengan ngarkan kembali informasi- pelajaran tersebut dan lakukanlah memberikan porsi terbesar pada gaya belajar anak Anda. 1. Strategi-strategi informasi yang penting tersebut. eksperimen. pengelolaan asuransi konvenbelajar untuk gaya belajar Agar dapat menemukan gaya sional. “Kami belum merambah c. Apabila mempelajari Visual adalah : informasi yang bersifat angka dan belajar yang sesuai, setiap orang- pasar unit link. Produk asuransi a. Manfaatkan peng - rumus, terjemahkan dengan cara tua harus mau memperhatikan yang ditengarai mengalami kodean warna untuk gaya belajar apa yang digu- kerugian terbesar dari anjloknya membantu daya inakan oleh anaknya. Selain bursa saham,” kata Bagus dalam ngat dengan mengorangtua, anaknya sendiri juga keterangan resminya. Pengaruh krisis global lebih gunakan pena warmau mengeksplorasi diri, na-warni. dengan memperhatikan setiap berimbas pada bidang investasi. b. Tulis kalimat hal yang membuat kegiatan Tapi, tidak terlalu besar. Porsi dan istilah yang mebelajar menjadi lebih mudah sahamnya relatif kecil, hanya rupakan informasi dan menyenangkan. Apakah 3,3% dari total dana investasi kunci dari buku peladengan membaca buku, menon- Bumiputera. Investasi terbesarnya jaran ton video, mendengarkan pada tanah dan bangunan, yaitu c. Apabila mem ceramah atau berjalan mondar- 20,68%. Selain itu, deposito pelajari informasi mandir sekalipun tidaklah yang bersifat angkamenjadi masalah. angka dan rumus, Hal yang terpenting adalah tulislah pemahaman anak Anda dapat menyerap anda tentang materi informasi dengan maksimal, itu dalam bentuk tulidengan gaya belajar yang sesuai PT Telekomunikasi Indonesia san. dengan diri mereka. Janganlah Tbk. (Telkom) memproyeksikan d. Tandai pada terpaku dengan cara belajar pendapatan dari Flexi tumbuh bagian pinggir buku yang konvensional, seperti berkisar 18-20% atau setara dengan pelajaran dengan duduk manis dan membaca Rp 3,9 triliun pada 2009. kata-kata kunci, simbuku dengan tenang. Namun, Guna mencapai target itu, bol dan diagram yang anda sendiri yang dapat anda belajarlah dengan gaya belajar perseroan akan menambah jumlah dapat menolong anda mengerti tentang informasi baru yang paling nyaman dan sesuai pelanggan dan infrastruktur teleuntuk mengingat teks itu, lalu kembali didengarkan dengan diri mereka sendiri. komunikasi. yang telah dibaca. Dengan strategi belajar yang untuk memahaminya. “Sudah pasti jumlah pelange. Sedapat mungkin, 3. Strategi-strategi belajar tepat, setiap anak diharapkan dapat gannya naik. Tapi, naiknya tidak terjemahkan kata-kata dan untuk gaya belajar Kinestetik semakin memahami semua materi besar karena dibagi-bagi dengan ide-ide ke dalam simbol, adalah : yang dipelajarinya. (operator) lain,” kata Direktur gambar dan diagram. Untuk keterangan lebih lanjut, Konsumer Telkom I Nyoman G. a. Duduklah di depan kelas 2. Strategi-strategi dan buat catatan selama pelajaran hubungi alamat kami : Jalan Arteri Wiryanata di Jakarta, kemabelajar untuk gaya belajar b. Ketika belajar, jalan mondar- Supadio. Km.2 Pontianak- rin.Tahun ini, Flexi menargetkan Auditori adalah : mandir sambil mengingat infor- Kalimantan Barat, Indonesia. tambahan 3-4 juta pelanggan baru. a. Bergabunglah de- masi yang penting Telp: 0561-725555. Fax : 0561- Sampai akhir 2008, jumlah pelangngan kelompok belajar c. Dalam mengingat informasi 723333. Website : www.tunas- gannya sebanyak 13 juta. untuk membantu anda baru, salinlah poin-poin kunci bangsa.sch.id. E-mail : tunasMenurut dia, penambahan mempelajari bahan- pada kertas atau karton yang besar bangsa@ptk.centrin.net.id (biz) pelanggan seringkali melebihi dari

SEKOLAH TUNAS BANGSA

20,32%, reksadana 21,23% dan obligasi pemerintah 17,9%. “Selebihnya, pada deposito umum, penyertaan langsung, pinjaman hipotik dan polis,” ujarnya. Kendati demikian, pertumbuhan kinerja Bumiputera di 2008 pada bidang pemasaran relatif melambat. Perolehan premi income hanya tumbuh sekitar 3,71% dari Rp.3,97 triliun di 2007. Pada 2008 menjadi Rp.4,12 triliun. Di sisi lain, pada 2008 Bumiputera harus membayar klaim dengan total Rp.2,75 triliun. Diantaranya klaim meninggal dunia Rp.340,76 miliar, klaim habis kontrak Rp.1,59 triliun dan klaim lainnya. Klaim itu termasuk Dana Kelangsungan Belajar (DKB), beasiswa, pengobatan dan pembatalan polis Rp.825,89 miliar. Memasuki 2009, Bumiputera menargetkan pendapatan premi Rp.5,27 triliun atau meningkat 27,91% dari realisasi pencapaian premi 2008. Di bidang investasi, Bumiputera menaikkan target pendapatan hasil investasinya menjadi Rp.1,1 triliun. Jumlah itu hampir dua kali lipat perolehan tahun sebelumnya, yakni Rp.654 ,36 miliar. Untuk keterangan lebih lanjut hubungi layanan konsumen bebas pulsa di 08001881912 dan layanan SMS di 3202, atau hubungi staf Departemen Komunikasi Perusahaan dengan saudara Primra Fakhda di 08129817011 atau prim@bumiputera.com dan Selvie Amalia di 08159247352 atau selvie@bumiputera.com. (biz)

Telkom Incar Rp 3,9 T dari Flexi yang ditargetkan perseroan. Tahun ini, perseroan belum optimistis dapat melebihi target seperti sebelumnya. Sebab, krisis finansial global masih berpengaruh atas daya beli masyarakat. Dia mengatakan, untuk mencapai target pertambahan pelanggan, perusahaan akan meningkatkan kualitas layanan dengan menambah base transceiver station (BTS) Flexi sebesar 1.300 site. BTS yang menempel pada menara telekomunikasi sebanyak 2.200 site hingga akhir tahun lalu. Dia menambahkan, kondisi perekonomian telah memperketat kompetisi. Perseroan dituntut kreatif dalam menawarkan layanan yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat, termasuk peningkatan kualitas layanan.(cep)


Pontianak Post

Jumat 13 Februari 2009

Telekomunikasi Sukses Raih Top Brand Award SUKSES menghimpun pelanggan 50 persen lebih dari total pengguna seluler di tanah air, Telkomsel meraih penghargaan Top Brand Award. Produk Telkomsel yang dapat penghargaan adalah kartu Simpati (prabayar) dan kartuHalo (pascabayar). Telkomsel mampu mempertahankan posisi sebagai kartu pilihan utama selama 10 tahun berturut-turut sejak 2000. Jadi, operator telekomunikasi itu meraih predikat Top of The Top di antara merek terbaik. Itu didasarkan hasil survei Frontier Consulting Group dan Majalah Marketing atas merek-merek pilihan. Menurut Corporate Communications Manager PT Telkomsel Suryo Hadiyanto, saat ini Telkomsel melayani lebih dari 67 juta pelanggan. Kartu Simpati digunakan 45 juta pelanggan atau sekitar 45 persen pengguna prabayar, sedangkan KartuHalo digunakan 65 persen pengguna pascabayar (2 juta). Telkomsel juga memiliki prabayar Kartu As yang digunakan 20 juta pelanggan. “Di tengah persaingan ketat, kami terus berupaya memberikan yang terbaik dan memenuhi kebutuhan pelanggan, seperti jaringan luas, network berkualitas, inovasi produk, layanan berstandar ISO, dan tarif yang semakin terjangkau dan murah,” tuturnya.Saat ini Telkomsel memiliki lebih dari 27 ribu BTS (base transceiver station). Jaringan luas juga didukung oleh teknologi, seperti 3G (WCDMA dan HSDPA), lewat empat ribu Node B (BTS 3G) di 125 kota di Indonesia.(aan/dwi)

2009, Target Buka 60 Cabang BANYAK pihak menilai usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) paling tahan dari terpaan krisis finansial global. Hal itu membuat bank yang kini melirik untuk mengembangkan bisnis di sektor tersebut. “Kami akan fokus di bisnis ini dengan terus melakukan pembukaan cabang baru yang diberi nama Mitra Usaha Rakyat (MUR). Jika sampai kini jumlahnya masih 22 cabang di Jawa Timur sampai akhir tahun ini kami menagetkan akan memiliki 60 MUR,” kata Regional?Business Leader UMK Jatim I Bank Tabungan Pensiun Negara Herwan Jefri setelah pembukaan MUR cabang Pasar Turi kemarin (12/2). Herwan mengungkapkan penetrasi usaha ke sektor mikro tersebut merupakan permintaan dari pemegang saham mayoritas BTPN yakni Texas Pasific Group. Pada periode Desember 2009 sampai Januari 2009 ini telah dibuka 96 cabang MUR di seluruh Indonesia. “Sebenanarnya kami telah diijinkan Bank Indonesia (BI) untuk membuka 99 MUR, sisa tiga cabang baru akan di buka dalam bulan ini,” jelasnya. Dia menjelaskan MUR akan melayani jasa perbankan yang difokuskan ke segmen mikro. Sementara, BTPN existing masih akan memfokuskan diri untuk layanan pensiun. “Rencananya kami akan masuk dalam bisnis perbankan syariah juga tahun ini. Sementara khusus untuk MUR baru ini kami optimistis akan mencapai pertumbuhan yang signifikan, targetnya realisasi kredit akan tumbuh sampai 70 persen dan simpanan akan tumbuh 40 persen,” jelasnya. Kredit diperkirakan akan tumbuh Rp 2 miliar dalam satu bulannya. Optimisme itu, lanjutnya, karena salah satu layanan yang diharapkan bisa menjangkau para pebisnis di sentrasentra ekonomi seperti pasar. “Kami akan menugaskan enam account officer (AO) kami untuk melayani transaksi di semua tempat terutama pasar. Mereka akan dibekali mesin electronic data capture (EDC) yang bisa memfasilitasi transasksi secara online di mana pun berada. Alat tersebut juga bisa mencetak bukti transaksi yang telah dilakukan,” imbuhnya. Selain berkeliling ke sentra-sentra ekonomi menemui para nasabah, para AO tersebut juga dipanggil setiap jam kerja melalui sms. “Layanan ini sebagai buktikeseriusan kami melakukan penetrasi pasar di segmen ini. Hal itu, lantaran kami melihat banyak diantara para nasabah bank yang melayani kredit mikro tidak memiliki banyak waktu untuk bertransaksi di bank,” jelasnya. Sementara keyakinan pertumbuhan simpanan sampai 40 persen karena salah satu produk baru yang mereka beri nama tabungan setara deposito (Taseto). Tabungan tersebut menawarkan bunga yang relatif sama dengan deposito yakni 9,5 persen. “Tabungan dapat diambil kapan saja tanpa penalti apapun. Itu yang nanti kami harapkan bisa menarik minat masyarakat menabung di bank kami,” tuturnya.(luq)

KOmunikasi bisnis

7

Advertorial

Festival Liburan Musim Semi 2009 Bersama CK Jaya Tour SETELAH sukses dalam Paket Tour EUROPE POPULAR di tahun 2008 dan Festival Bunga Tulip di Kota Kaukenhoff (Belanda), yang hanya diselenggarakan setahun sekali yang beriangsung selama Maret-Mei, maka dengan ini kami menyelenggarakan kembali paketpaket tour untuk liburan di musim semi 2009 sebagai berikut: * 14 Hari EUROPE SUPER SAVER TOUR dengan mengunjungi Kota Rome, Prato, Pisa, Venice (Italia), Innsbruck (Austria), Vaduz (Liechtenstein), Engelberg, Mt. Titlis, Lucerne (Swiss), Paris (Perancis), Brussels (Belgia), Amsterdam (Belanda). Berangkat pada 19 April 2009 dengan harga U$D. 2,865. * 15 Hari EUROPE POPULAR TOUR dengan mengunjungi kota-kota di Eropa seperti Rome, Vatican, Venice, Prato (Italia), Innsbruck (Austria), Vaduz (Liechtenstein), Lucerne, Engelberg dan Mount Titlis (Swiss), Paris (Perancis), Brussels (Belgia),

berlaku bagi peserta yang mendaftar sebelum 15 Februari 2009. * 14 Hari KOREA SPARKLING + JAPAN DISNEYSEA TOUR dengan keberangkatan pada 7 April 2009, dengan harga U$D.3,225 (all ini). * 13 Hari SPECIAL TAIWAN + HONGKONG TOUR dengan tanggal keberangkatan pada 6 April 2009, dengan harga U$D.1,900 ( all in). * 5 Hari 4 malam BALI PROMO TOUR dengan keberangkatan pada 7 Maret, 2009, dan 18 April, dan 20 Mei 2009.

Amsterdam (Belanda) dan Koeln (Jerman). Berangkat pada 24 April 2009 dengan harga U$D. 3,675 (all in). * 16 Hari CHINA WONDERLAND + HONGKONG TOUR dengan men-

gunjungi Kota Hangzhou, Suzhou, Shanghai, Nanjing, Beijing, Guiiin, Shenzhen (China) dan Hongkong. Berangkat 22 April 2009 dengan harga promo hanya U$D. 1,795. Harga

Harga all in hanya Rp.3.950.000 (sudah termasuk tiket pesawat untuk rute Pontianak-Jakarta-Denpasar(PP). Tempat terbatas, jadi buruan daftar. Untuk pendaftaran dan keterangan lebih lanjut dapat menghubungl kami hanya dl alamat: CK Jaya Tours & Travel, Jalan KHA Dahlan No 28 B, Pontianak. Telp 0561-760238 (hunting). Hubungi: Suryo (Atle) & Deddy.(biz)

Yamaha Mio Valentine Day-Romantic Couple

Besok 20 Pasangan Romantis Siap Tampil SUDAH terseleksi 20 peserta pasangan romantic yang akan mengikuti kompetisi Mio Valentine Romantic Couple. “Saya dan pasangan saya akan tampil maksimal dan funky abis dalam acara ini…. dan kami sudah mempersiapkan kostum yang ok, yang tentunya harus serasi donk…!” ungkap Jody salah satu peserta. Hal senada juga diungkapkan oleh peserta lainnya Herman dan Ellen. ”Kami juga akan tampil maksimal dan rencananya sih kami juga akan mengenakan kostum casual funky yang serasi dong…” ungkap mereka pada saat pengambilan foto di Sentral Yamaha Pontianak. YAMAHA Mio Valentine

Day Romantic Couple akan dimeriahkan dengan kehadiran bintang sinetron ibukota Dimas Seto dan Dini Aminarti,

pada Sabtu, 14 Februari 2009 di Atrium Ayani Megamal nanti. Antusias remaja Kota Pontianak cukup besar, kar-

ena hadiah menarik telah disiapkan bagi para pemenang kontes. Serunya lagi mereka akan mendapatkan kesempatan makan malam bersama artis sinetron tersebut. Acara ini akan dikemas se­ menarik mungkin dengan hi­buran live band G-Spot dan Salsa Dance Mandala Dancer, dan tentunya juga banyak fun game seputar aktivitas remaja. Sudin (Manajer marketing PT. Aneka Makmur Sejahtera Dealer resmi YAMAHA Pontianak) menjelaskan, ”kami mengharapkan event ini dapat menjadi hiburan bagi para konsumen Yamaha Mio khususnya dan masyarakat kota Pontianak umumnya, sebagai ungkapan

rasa terima kasih kami atas konsumen setia kami khususnya para generasi muda. Dan kami juga akan memberikan hadiah-hadiah menarik bagi para peserta dan juga bagi para pengunjung.” Seluruh peserta tersebut akan tampil dalam tahap live selection di Atrium Megamal Pontianak, pada 14 Februari 2009, jam 15.00 sampai dengan jam 21.00 Wib. Untuk informasi lebih lanjut dapat menghubungi Equator Event Management d/a. Graha Pena Equator Jl. Arteri Supadio KM 3,5 Sui. Raya Telp./ Fax 0561 725554 dan CP Novi 0561 9101126 – Iwan 0561 9100503.(biz)

Unit Pelatihan dan Tempat Uji Kompetensi Telematika Polnep KEBUTUHAN akan pengetahuan dan keterampilan penggunaan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) yang kompeten bagi SDM di Indonesia meningkat, karena adanya kompetisi global. Menyikapi hal ini, pemerintah Indonesia melalui Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP) memberikan lisensi kepada Lembaga Sertifikasi Profesi Telematika (LSP Telematika), yang dipelopori oleh 8 asosiasi yang bergelut dibidang TIK yaitu : Apkomindo, Aspiluki, APJII, Mastel, Ipkin, FTII, Aptikom dan KADIN. Tujuannya adalah, agar LSP

Telematika dapat memastikan tersedianya Sumber Daya Manusia (SDM) yang kompeten dan bersertifikasi dibidang TIK,

sehingga meningkatkan daya saing SDM Indonesia di dunia internasional. LSP Telematika merupakan

lembaga yang bersifat independen dan profesional dalam penyelenggarakan standarisasi, uji kompetensi dan sertifikasi bagi para profesional di bidang telematika. LSP Telematika juga telah memiliki ISO 17024 dan lisensi BNSP. Dalam perkembangannya, LSP Telematika menjadi rujukan profesionalisme bagi industri telematika di dalam dan luar negeri. Sertifikat yang dikeluarkan LSP Telematika merupakan bukti pengakuan atas kompetensi seseorang, setelah melakukan uji kompetensi. Politeknik Negeri Pontianak sebagai Lembaga Pendidikan dan

Pelatihan yang memiliki sarana, prasarana dan SDM sesuai dengan persyaratan, yang telah ditetapkan oleh LSP Telematika dalam upayanya menjangkau SDM dibidang TIK secara nasional telah diberikan lisensi sebagai Tempat Uji Kompetensi (TUK). Tempat Uji Kompetensi (TUK) Telematika Polnep ini juga di lengkapi dengan Unit Pelatihan, yang membuka pelatihan untuk kelas-kelas persiapan menghadapi ujian sertifikasi dari materi Operator, Jaringan dan System Administrator sampai dengan Programming. Materi uji kompetensi LSP Telematika disusun berdasarkan Standar Kompetensi Kerja Nasional Indonesia (SKKNI), yang sudah disahkan Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi. Penyusun SKKNI merupakan ahli telematika yang berasal dari Departemen Komunikasi dan Informatika, Departemen Pendidikan, Kementerian Ristek dan beberapa perusahaan TI di Indonesia. Dalam penyelenggaraan uji kompetensi, LSP Telematika men­ggunakan dual assessment (2 tahapan uji), yang pertama assessment berbasis computer (test engine) yakni suatu tes yang dipandu dan dikerjakan melalui media computer, termasuk penilaiannya dengan software yang integritasnya tidak diragukan lagi karena LSP Telematika merupakan pemegang lisensi Automated Testing Software (ATS) di Indonesia, dan yang kedua adalah uji metodelogi dari asesor. Paket Pelatihan dan Sertifikasi : 1.OPERATOR: Computer Basic, Office Basic, Office Professional, 2.COMPUTER TECHNICAL SUPPORT (CTS): PC Technician, Junior Technicial Support. 3.NETWORK:CNAP (Cisco Networking Academy Program), Network Fundamental,Network Administrator. 4.MULTIMEDIA: Web Design Fundamental,Web Design Inter­ mediate(CMS),Web Programming, Design Graphic. 5.PROGRAMMING:Java Funda­ mental,Java Advanced. Dapatkan informasi lebih lanjut di se­kre­tariat kami Unit Pelatihan dan TUK Telematika Politeknik Negeri Pontianak, Jalan Ahmad Yani Pontianak Telp: (0561)7994491, Fax: (0561)768518, Website: http://telematika-Polnep.net email: info@telematika-polnep.net. Segera daftarkan diri anda, untuk Periode I : 9 Februari - 23 Februari 2009 dapatkan juga Free Trial Test Engine bagi 25 orang pendaftar pertama.(biz)


KALBAR

8

Pontianak Post

SANGGAU

Jumat 13 Februari 2009

Ramah Tamah Eksekutif-Legislatif

Wartawan Disuruh Keluar

Persatuan Pemuda Tionghoa PADA 4 Februari 2009 lalu jadi tonggak sejarah terpenting bagi pemuda Tionghoa di Sosok. Sebab pada hari itu terbentuk Persatuan Pemuda Tionghoa (PPT) Sosok Kecamatan Tayan Hulu. Tentu keberadaan organisasi ini membawa harapan keeksistensian pemuda Tiobghoa ini, sehingga dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat. Organisasi ini diketuai Suseno sebagai Ketua Umum, selanjutnya Sekretaris Umum dijabat Suspendi, Bendahara diemban Stefanus Afat. Sementara itu Suradi, tokoh pemuda dan juga anggota DPRD Sanggau didaulat sebagai penasihat PPT Sosok. “Tujuan dari terbentuknya organisasi ini lebih difokuskan untuk mempererat tali silaturahmi dan persaudaraan bagi warga keturunan Tionghoa di Sosok Kecamatan Tayan Hulu Kabupaten Sanggau. Melalui wadah ini pula akan menjadi tempat berekspresi dan mengapresiasikan diri bagi kehidupan masyarakat yang akan bersama-sama turut merasakan manfaatnya,” ujar Suradi kemarin. Sementara itu, dia juga mengharapkan dukungan semua pihak atas tebentuknya organisasi ini. Karena melalui dukungan semua pihak, keberadaan PPT akan semakin dirasakan masyarakat, khususnya dalam perannya mendukung pemerintah daerah dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan di Kecamatan Tayan Hulu khususnya dan di Kabupaten Sanggau umumnya.(An)

PNS Harus Netral SETIAP pegawai negeri harus bersifat netral dalam menjalankan tugas dan kewajibannya. Netral dalam memberikan pelayanan pada masyarakat tanpa memandang kelompok, golongan dan kepentingan atau tidak diskriminatif dalam memberikan pelayanan. “Pegawai negeri, harus menunjukan keberpihakannya pada masyarakat secara profesional, terutama kepentingan masyarakat secara keseluruhan,“ ungkap Wakil bupati Sintang Jarot Winarno, ketika memberikan sambutannya pada pelantikan Pengurus KORPRI Sintang kemarin. Sebagai aparatur pemerintah, pegawai harus dapat menjadi panutan masyarakat. Hingga dapat menjadi spirit bagi aparatur untuk bekerja lebih baik. Dan keikutsertaan PNS dalam anggota KORPRI tidak boleh memiliki afiliasi politik terbuka terhadap partai yang ada. “harus netral, jangan sampai terpengaruh oleh kepentingan politik,“ kata wabup. (zal)

patan itu ternyata pintu tertutup rapat dan pengeras suara pada bagian luar ruangan juga dimatikan. Hingga keluar ruangan, sejumlah wartawan terlihat bersungut-sungut penuh tanda tanya. Tak tahu apa alasan mengapa tiba-tiba acara ramah tamah ini tertutup untuk pers. Padahal, para wartawan itu mengaku tidak melakukan tindakan yang mengganggu kelancaran kegiatan ramah tamah tersebut. Ada bocoran, acara itu tertutup karena menyambung rapat paripurna yang membahas anggaran yang dilaksanakan siang sebelumnya, sehingga sifatnya tertutup. Namun, ini memunculkan pertanyaan, mengapa jika acara itu lanjutan rapat paripurna membahas anggaran dikemas dalam bentuk ramah tamah. Mengapa pula dilaksanakan pada malam hari di luar jam kerja. Beberapa wartawan memang terlihat kecewa, karena mereka merasa diundang untuk hadir dalam acara tersebut. Tidak tahu apa alasannya, hal ini seharusnya tidak terjadi.(An)

Jepang sendiri. Ada 15 jenis makanan yang dihidangkan satu persatu. Mulai dari sushi, sashimi, tempura hingga daging sapi kualitas terbaik. Minuman yang disediakan pun khas yaitu Sake serta bir Asahi Jepang. Kunjungi Shimauchi dan Chitose Selasa (3/2) atau hari kedua kunjungan, kami menuju pabrik Shimauchi yang berjarak 15 menit dari hotel menginap. Di pabrik sekaligus kantor Epson ini kami disuguhkan presentasi mengenai teknologi proyektor 3LCD yang dikembangkan oleh Epson. Seluruh jajaran direksi divisi yang membawahi visual hadir dan siap menjawab pertanyaan. Koichi Kubota menyampaikan sambutannya bahwa saat ini Epson telah memiliki tiga pabrik besar di Shimauchi, Chitose serta Shenzen, China. Kantor pusat untuk divisi Visual Instrument ada di Suwa Minami. Pabrik Shimauchi sendiri memiliki luas 18.400 meter dengan jumlah pegawai 600 orang. “Saat ini jumlah pegawai Epson di seluruh dunia mencapai 89 ribu orang. Pabrik Epson di Shenzen merupakan pabrik digital image terbesar di dunia,” kata Yoshiyuki Moriyama, deputy CEO Visual Instru-

ment Operations Division. Moriyama juga menambahkan bahwa fokus perusahaan yang bertagline Exceed your Vision ini ialah 3i. “i1 adalah Imaging on paper contohnya printer, i2 adalah imaging on screen yaitu proyektor dan terakhir i3 merupakan imaging on glass seperti layar kaca untuk handphone.” Setelah presentasi kami diajak menikmati ruangan home theater. Dimana kami bisa melihat keunggulan proyektor 3LCD Epson dibanding dengan proyektor DLP milik competitor mereka. Teknologi 3LCD yang mempunyai 3 chip liquid crystal mampu menghasilkan warna yang natural dan tidak lelah dimata. Teknologi yang mulai dikembangkan tahun 1989 ini sekarang telah menjadi penguasa pasar proyektor dunia. Keunggulan dari teknologi DLP ini yang membuat Epson optimis walau harga sedikit lebih mahal dari DLP tapi kualitas proyektor 3LCD Epson jauh diatas proyektor berteknologi DLP. Hari ketiga, kami mengunjungi pabrik Epson di Chitose, Pulau Hokkaido. Jarak yang kami tempuh 1,5 jam melalui udara dari bandara Haneda, Tokyo. Pabrik di Chitose ini merupakan pabrik pembuat

micro display terbesar. Pabrik seluas 160 ribu meter dan mempunyai 250 pekerja ini sungguh membuat para wartawan takjub. Hampir semua proses pembuatan modul TFT dilakukan oleh mesin alias robot sehingga tenaga kerja yang berada di pabrik dapat diminimalisir demi efisiensi dan efektifitas kerja. Pabrik ini didirikan tahun 2005 dibangun untuk memenuhi permintaan pasar yang semakin meningkat, tahun 2008 permintaan akan proyektor 3LCD mencapai 50 juta unit diseluruh dunia. Di pabrik ini selain efisiensi tenaga kerja juga diterapkan strategi lingkungan 2050 yang Epson jalankan beberapa tahun terakhir ini, strategi tersebut terkait dengan meminimalisir gas buang co2 dan di pabrik Chitose sudah mencapai 100 persen tanpa gas co2 atau disebut green factory. Puas mengunjungi pabrik penghasil TFT terbesar ini, rombongan melanjutkan perjalanan menuju kota Sapporo. Kota ini akan menggelar hajatan akbat tahunannya yaitu Sapporo Snow Festival, 60th anniversary. Festival musim dingin terbesar didunia yang dibuka mulai tanggal 5 Februari hingga 15 Februari.**

HERI IRAWAN/KAPUAS POST

ROMBAK BESAR-BESARAN: Bupati Landak Adrianus Sidot memberikan selamat kepada pejabat eselon II dan III yang dilantik.

Bupati Landak Rombak Kabinet Lantik 114 Pejabat Eselon II dan III

SINTANG

pilihan jabatan para pejabat yang dilantik tersebut. Semua ini katanya berdasarkan profesionalisme yang proporsional demi mencapai pemerintahan yang baik. Bupati mengharapkan dengan mengemban tugas baru, para pejabat yang dilantik mampu melaksanakan tugasnya sebagai abdi negara dan abdi masyarakat. Hal itu menurutnya menjadi tuntutan masyarakat kepada abdi negara tersebut. Tak hanya itu, para pejabat yang dilantik diminta profesional melaksanakan tugas sesuai dengan fungsi masing-masing. Kepada para pejabat eselon II dan III bupati mengharapkan selalu melaksanakan tugas secara ulet. Pasalnya menurut Landak merupakan daerah yang baru sehingga sangat diharapkan petugas pemerintah yang mampu menjalankan tugas secara maksimal. (wan)

SANGGAU - 11 Februari 2009 malam lalu, dilaksanakan acara ramah tamah antara Bupati dan Wakil Bupati Sanggau yang mewakili jajaran eksekutif dengan legislatif. Sayangnya acara ini tertutup untuk insan pers. Acara ini dilaksanakan di Kantor Bupati Sanggau. Sejumlah wartawan mendapat undangan via SMS dari bagian Humas Pemda yang berbunyi, “Nanti malam ada acara ramah tamah di ruang musyawarah lantai satu antara Eksekitif dan Legislatif mohon datang”. Namun saat acara tengah berlangsung, memasuki acara sambutan dari Bupati, mendadak salah seorang staf Pemda meminta para wartawan keluar ruangan yang saat itu sedang mendengarkan sambutan bupati. Tak hanya itu, petugas konsumsipun diminta meninggalkan ruangan tanpa adanya penjelasan lebih lanjut. Memang, acara itu dihadiri para pejabat penting di eksekutif maupun di DPRD Sanggau. Namun, lazimnya acara ramah tamah seharusnya terbuka untuk umum dan bisa dihadiri insan pers. Tetapi pada kesem-

NGABANG-Pemerintah Kabupaten Landak merombak “kabinet” besar-besaran, Kamis (12/2) kemarin di Aula Kantor Bupati Landak. Sebanyak 114 Pejabat Eselon II b, III a dan III b dilantik Bupati Landak DR Drs Adrianus AS Msi. Pelantikan ini berdasarkan Surat Keputusan Bupati Landak Nomor: SK. 821/15/BKD-B Tanggal 9 Februari 2009 tentang Pengangkatan PNS dalam Jabatan Struktural Eseloan II di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Landak, dan Surat Keputusan Bupati Landak Nomor: SK. 821/16/BKD-B Tanggal 9 Februari 2009 tentang Pengangkatan

PNS dalam Jabatan Struktural Eselon III di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Landak. Dalam sambutannya bupati mengatakan, pelantikan yang dilaksanakan itu adalah hal yang biasa di dalam tubuh pemerintahan. Hal itu disesuaikan dengan kebutuhan di dalam organisasi kepemerintahan. Bukan pertimbangan pribadi bupati, atau atas kepentingan pribadi bupati. Pertimbangan utamanya adalah kompetensi masing-masing porsenil. Dia juga mengungkapkan, dalam pelantikan sebanyak 114 pejabat eselon II dan III, pasti ada diantaranya merasa tidak puas, kecewa, marah dan benci kepada bupati. Tapi, mantan Kadis Pendidikan Landak ini meyakinkan tidak ada kepentingan pribadi yang dibenak bupati ketika menentukan

Kunjungi Kastil Matsumoto hingga Revolusi Teknologi 3LCD Sambungan dari halaman 1

Tangga kayu tak terlalu lebar nan curam menjadi tempat pijakan kami naik ke setiap ruangan hingga akhirnya sampai di lantai paling atas. Udara dingin sudah tak bisa lagi ditahan oleh tubuh ditambah angin yang masuk melalui jendela besar semakin membuat kami ingin segera mungkin turun. Ada yang menarik di Kastil yang diluarnya dikelilingi kolam ini. Di lantai tiga terda-

ingin pasang iklan di... Pontianak Post

pat ruang terbuka untuk Harakiri, bunuh diri ala Jepang. Di tempat itu panglima yang tidak dapat menjalankan tugasnya melakukan eksekusi bunuh diri sebagai simbol ksatria. Selepas dari Kastil kami menuju hotel tradisional Jepang yang semuanya serba khas Jepang. Mulai dari kamar tidur yang tanpa kasur empuk hingga ornament kamar dan detilnya sangat khas seperti yang kita lihat di Film Oshin.

Call aja...disini... 735071

Setelah istirahat sejenak, kami bersiap makan malam dengan baju khas Jepang. Acara makan malam bersama Chairman Epson South & South Asia, Eiji Ide beserta jajaran direksi dari Visual Instrument Operations Division Seiko Epson. Acara santap malam dibuka dengan sambutan selamat datang dari Eiji Ide dan Koichi Kubota, CEO Visual Instrument Operations Division. Sajian makanan yang dihidangkan terbilang istimewa termasuk bagi orang


Pontianak Post

Jumat 13 Februari 2009

INTERNASIONAL

9

Langkah Mundur Upaya Obama

Tokoh Manca

Kiblat Fesyen Publik AS MICHELLE Obama resmi menjadi kiblat fesyen publik Amerika Serikat (AS). Majalah Vogue yang diyakini sebagai kitab suci dunia fesyen Negeri Paman Sam itu memajang foto sang first lady di sampul depan. Hasil jepretan fotografer Annie Leibovitz itu menghiasi cover Vogue edisi Maret. Dalam foto apik tersebut, Michelle berpose mengenakan gaun sutra berwarna magenta rancangan Jason Wu. Desainer muda itu juga lah yang merancang gaun putih bertabur swarovsky Michelle Obama yang dikenakan Michelle dalam pesta dansa inaugurasi sang suami, Presiden Barack Obama. The Washington Post melaporkan, pemotretan dilakukan di Hay Adams Hotel, tempat tinggal sementara keluarga Obama sebelum pelantikan. “Michelle Obama terlihat duduk santai bersandar pada sofa,” tulis surat kabar tersebut dalam edisi online-nya Selasa (10/2). Dia menjadi first lady kedua AS yang nampang di sampul Vogue, setelah Hillary Clinton. Bukan hanya penampilan elegan Michelle yang menarik dicermati. Rekaman wawancaranya dengan editor Vogue Andre Leon Talley juga layak disimak. “Dia sangat terbuka, natural, dan normal,” tandas Talley yang menyebut wawancara itu sebagai salah satu pengalaman terbaik dalam hidupnya. Michelle juga bukan public figure yang rewel dan ingin selalu terlihat sempurna. (hep/ami)

Hasil Pemilu Israel

lintas Manca

Impikan Pantat ala J-Lo Demi pantat ala Jennifer Lopez, Andrea Lee dan Zakiya Teagle rela menguras isi dompet GBP 300 (sekitar Rp 5,1 juta). Alih-alih mendapatkan bokong seksi dan lancip, dua perempuan Amerika Serikat itu kini malah tergeletak kritis di rumah sakit Florida. Mereka menderita penyakit internal parah setelah menjalani suntik silikon dari seorang dokter tak berlisensi. Salah satu dari perempuan tersebut mendapat 40 suntikan dalam jangka waktu 90 menit. Yang lain mendapat 20 suntikan dalam waktu yang sama. Dilaporkan The Daily Mail kemarin (11/2), Lee, 30, kritis akibat menderita gagal ginjal. Sementara Teagle, 33, kritis karena organ internalnya berhenti berfungsi. Dia sedang berjuang untuk hidupnya sekarang, kata Dorethea Belnavis, ibunda Lee. Si dokter gadungan Sharhonda Lindsay kini menjadi buron polisi di Tampa, Florida. Begitu kasus ini mencuat, perempuan 32 tahun tersebut kabur. Tim polisi kini sedang menyelidiki kasus ini. Berdasar keterangan penyidik, dampak fatal suntik silikon tersebut disebabkan karena tidak memakai silikon yang biasa digunakan pada manusia. Dokter awu-awu menyuntikkan silikon industri, semacam campuran botol plastik dan mangkok Tupperware atau disebut Hydrogel. (ape/ami)

AFP PHOTO/GALI TIBBON

BERIKAN SUARA: Pimpinan Partai Likud Benjamin Netanyahu usai memberikan suara pada pemilu di Israel. Perhitungan sementara Partai Likud hanya menduduki urutan ke dua dibawah Partai Kadima. Namun jika mampu berkoalisi dengan partai lain, Netanyahu yang mentan Perdana Menteri bisa kembali menduduki jabatan Perdana Menteri baru negara Yahudi ini.

Bar Refaeli Percantik Bodi Southwest Airlines NEW YORK - Maskapai Amerika Serikat (AS) Southwest Airlines memantik kontroversi. Ini setelah mereka memajang pose menantang supermodel Israel Bar Refaeli dalam balutan bikini di salah satu sisi badan pesawat. Armada Boeing 737-700 itu sengaja didesain khusus untuk merayakan edisi pakaian renang majalah Sports Illustrated yang terbit sekali setahun. “Jadi inilah majalahnya,” ujar perempuan cantik tersebut sambil menunjukkan Sports Illustrated edisi terbaru, seperti dikutip situs panduan

wisata Jaunted.com Rabu (11/2). Model internasional yang dikabarkan sedang dekat dengan aktor Leonardo DiCaprio itu mengaku terkejut saat kali pertama melihat posenya di pesawat. Sebab, dia juga baru tahu perihal pesawat seksi itu dari agensinya pekan ini. Ini merupakan penampilan ketiga Refaeli sebagai model sampul Sports Illustrated edisi pakaian renang. Tapi, dua edisi sebelumnya tidak dituangkan pada bodi pesawat seperti kali ini. Refaeli yang menyaksikan sendiri foto dirinya di La Guardia

juga menjadi perhatian sejumlah penumpang. Sebagian dari mereka bahkan lantas berpose bersama sang model di depan pesawat seksi Southwest Airlines. Media AS menjuluki pesawat bergambar Refaeli itu Sports Illustrated One atau SI One. Rabu (11/2) sore waktu setempat (kemarin dini hari WIB), SI One mendarat di Bandara La Guardia New York. News. com menyatakan, Refaeli tidak akan selamanya mejeng di bodi salah satu pesawat milik Southwest Airlines tersebut. (hep)

JERUSALEM - Ada kejutan dari pemilu Israel yang digelar Selasa lalu (10/2). Perkiraan berbagai lembaga survey ternyata meleset. Partai sayap kanan Likud pimpinan mantan Perdana Menteri Benjamin Netanyahu yang semula bertengger di urutan satu berdasar polling berbagai lembaga survei hingga beberapa hari jelang pemilu dan diperkirakan unggul beberapa kursi dari pesaing terberatnya partai Kadima, malah berbalik kalah. Hingga penghitungan sementara kemarin (99 persen), partai Kadima pimpinan Tzipi Livni merajai perolehan suara. Partai berhaluan kiri-tengah itu meraih 28 kursi. Unggul satu kursi dibanding partai Likud yang memperoleh 27 kursi. Bertengger di posisi ketiga, partai berhaluan kanan radikal Yisrael Beytenu pimpinan Avigdor Lieberman dengan perolehan 15 kursi. Partai Buruh pimpinan Menteri Pertahanan Ehud Barak harus puas di posisi ke empat dengan perolehan 13 kursi. Hanya posisi satu dan dua yang berubah. Sisanya, sama dengan prediksi berbagai kalangan. Meski menang perolehan kursi, partai Kadima belum tentu memerintah. Yang berhak membentuk pemerintahan baru adalah partai yang berhasil membangun koalisi dengan partai lain sehingga mempunyai suara mayoritas di parlemen. Nah, dari hasil penghitungan yang sudah 99 persen kemarin, mayoritas

suara mengalir deras ke partai berhaluan kanan. Kelompok partai kanan termasuk Likud dan Yisrael Beytenu meraih total 65 kursi. Partai berhaluan kiri-tengah termasuk Kadima dan Buruh diperkirakan hanya meraih 55-56 kursi. Sementara kursi yang tersedia di Knesset alias parlemen Israel ada sebanyak 120 kursi. Artinya, jika Likud berhasil menggandeng seluruh partai kanan, bisa dipastikan, perdana menteri Israel berikutnya adalah si pecandu perang Benjamin Netanyahu. Ini adalah preseden buruk bagi proses perdamaian yang sedang dalam proses di Timur Tengah. Ini sekaligus menjadi langkah mundur bagi upaya perdamaian Israel dan Palestina yang digalang Presiden Amerika Serikat Barack Obama. Beberapa pejabat di Gedung Putih mengaku lebih nyaman bernegosiasi dengan Tzipi Livni ketimbang Benjamin Netanyahu. Itu mengacu pada pengalaman perundingan perdamaian masa lalu ketika Netanyahu yang menjabat perdana menteri di era presiden Amerika Serikat Bill Clinton. Diawal memerintah, Obama sudah menyatakan komitmennya untuk segera menuntaskan misi perdamaian Israel-Palestina. Untuk itu, dia menunjuk mantan senator George J. Mitchell sebagai duta khusus Amerika Serikat untuk Timur Tengah. Orang yang juga berpengalaman menjadi juru runding di Timur Tengah dimasa pemerintahan Bill Clinton. (ape)


10

Pontianak Post

Jumat 13 Februari 2009

KAMPANYE

Dituntut Lima Bulan JAKARTA-Caleg yang berkampanye di luar aturan harus berhati-hati. Bisa-bisa, mereka akan bernasib seperti Nur Afni Sajim. Nur Afni adalah caleg DPRD DKI Jakarta bernomor urut 6 dari Partai Demokrat. Dia dimejahijaukan karena diduga melanggar jadwal kampanye. Dalam sidang di Pengadilan Negeri Jakarta Barat, kemarin (11/2), Nur mendapat tuntutan yang tidak ringan, yaitu 5 bulan penjara dan denda 5 juta rupiah. Sewaktu ditanya wartawan, Nur Afni enggan berkomentar banyak. Silakan Anda langsung bicara dengan pengacara saya. Semuanya sudah saya pasrahkan ke dia,?? katanya. Kasus Nur Afni itu bermula dari kegiatannya memberikan santunan kepada anak yatim di Jalan Dharmawangsa II, RT 03, RW 02, Rawa Buaya, Cengkareng, 18 Januari lalu. Saat itu, dia membagikan kartu yang berisi foto, profil, dan tata cara pencontrengan. Alat peraga kampanye itu dibagikan kepada yang hadir di dalam setiap boks makanan yang telah disediakan panitia. Bahkan, Nur Afni melakukan

orasi di tengah-tengah acara. Padahal, hari itu bukan jadwal kampanye Partai Demokrat. Gara-gara itu, dia dilaporkan Panwaslu Kecamatan Cengkareng. Pengacara Afni, Ombun Suryono Sidauruk dan David P. Panggabean, mengatakan pihaknya akan melakukan perlawanan terhadap tuntutan jaksa. ‘’Klien kami dizalimi. Dia tidak tahu apa-apa soal jadwal kampanye,’’ tutur Ombun Suryono. Menurut dia, Nur Afni diundang mewakili ayahandanya selaku tokoh masyarakat di daerah Cengkareng. Sebab, ayah Nur Afni tidak bisa datang. Pada saat itu, Nur Afni diberi kesempatan berpidato di depan para undangan. ’‘’Nah, klien kami yang kebetulan maju sebagai caleg itu lantas mohon doa restu dan dukungan kepada para undangan. Ini kan hal yang wajar.’’ Ombun menambahkan, Nur Afni sama sekali tidak tahu adanya pengedaran stiker dan kartu nama yang dianggap sebagai alat peraga kampanye. (har/pri)

PEMILU

Tak Memilih Juga Hak PONTIANAK—Jika ada warga yang tidak menggunakan hak pilihnya pada pemilu nanti juga merupakan hak yang harus dihormati oleh negara. Tidak boleh ada pemaksaan dari pihak manapun kendati atas nama demokrasi. Penegasan itu dikemukakan Rustam Halim, pemerhati masalah pemilu kepada wartawan di Pontianak kemarin, menanggapi pro kontra terhadap fatwa yang dikeluarkan oleh MUI. Menurut Rustam, warga yang tidak menggunakan hak pilihnya bukan tanpa alasan, melainkan punya alasan prinsip berkenaan dengan situasi dan kondisi yang mereka alami sehari-hari. “Sikap skeptis warga dalam melihat perkembangan kehidupan bernegara tidak sesuai yang diharapkan juga merupakan alasan mendasar untuk tidak menggunakan hak pilihnya bukan saja pada pemilu tapi juga pada pilkada,” kata Rustam. Ia tidak sependapat jika ada yang mengatakan angka sekian

puluh persen pada pemilu maupun pilkada karena golput, sebab menurut Rustam alasan itu justru menjadi pembenar dari penyelenggara, dalam hal ini KPU. Padahal belum tentu angka sekian puluh persen itu golput tapi karena ada warga yang tidak terdaftar sebagai pemilih oleh KPU. “Kemampuan KPU dalam memvalidasi warga sebagai pemilih tidak maksimal, akhirnya warga dituding sebagai golput,”katanya. Menurut Rustam, ada atau tidak fatwa MUI tidak berpengaruh sama sekali terhadap partisipasi pemilih, sebab dalam kehidupan berdemokrasi hakhak sipil juga harus dihormati. “Negara tidak boleh memaksakan kehendak. Biarkan rakyat bebas menentukan kehendak. Sepanjang kehendak tersebut juga bagian dari proses pembelajaran demokrasi dan bahan kritik bagi penguasa, termasuk bagi wakil rakyat,” ujarnya. (zan)

MUJADI/PONTIANAK POST

BANYAK KOSONG: Papan baliho di bundaran Arteri Supadio banyak yang kosong. Beberapa waktu lalu memang terlihat digunakan oleh para caleg berpromosi. Namun karena sering robek kena angin dan tangan jahil, maka dibiarkan begitu saja.

DITUNTUT: PN Jakarta Barat kemarin menggelar sidang kasus pidana pemilu Dapil, Jakarta Barat. Caleg Demokrat Nur Afni Sajim yang duduk sebagai terdakwa dituntut Panwaslu Cengkareng karena melanggar jadwal kampanye. Berita terkait bagian lain halaman ini. FERY PRADOLO/ INDOPOS

Duet SBY-JK Masih Aman Kasus Mubarok Tak Pengaruh JAKARTA - Petinggi Golkar dan Demokrat meyakini polemik yang dipicu pernyataan kontroversi Ahmad Mubarok tidak sampai membuat retak duet SBYJK di pemerintahan. Termasuk proyeksi untuk kembali menduetkan keduanya pada Pilpres 2009. ‘’Sejauh ini, yang masih menguat memang SBY-JK. Tapi, kalau kami sering terganggu dengan cara-cara seperti itu, ya nggak tahu,’’ kata Ketua DPP Partai Golkar Priyo Budi Santoso di Jakarta kemarin (11/2). Menurut dia, pernyataan Mubarok memang menimbulkan

gejolak di internal Golkar. Bahkan, sampai memanaskan telinga elite-elite beringin di tingkat daerah. Mubarok menyebut, Golkar hanya akan meraih 2,5 persen. Hal itu membuat Jusuf Kalla marah karena merasa disepelekan. ‘’Kami sempat merasa terganggu disepelekan Demokrat. Tapi, setelah SBY membuat teguran dan mengklarifikasi, setidaknya sudah menenangkan suasana di Golkar,’’ ujarnya. Karena itu, Priyo menegaskan, prospek ke depan bisa saja SBYJK tetap dipertahankan untuk menuntaskan misi besarnya. Wakil Ketua Umum DPP Partai Golkar Agung Laksono menyatakan, meski belum menjadi keputusan resmi, persoalan capres-cawapres 2009 sering

dibicarakan di kalangan internal partai.’‘’Pasangan sekarang ini (SBY-JK, Red) memang yang paling menguat. Tapi, selama belum diputuskan resmi, tentu belum formal,’’ katanya. Bagaimana prospek SBY-JK pascapolemik itu? ‘’Tentu saja, perkembangan politik itu dinamis, up and down. Kami sendiri belum ada pengamatan untuk melihatnya,’’’jawab Agung. Meski begitu, dia mengaku tidak mempermasalahkan sikap Demokrat yang belum menunjukkan sinyal sosok cawapres SBY pada Pilpres 2009. ‘’Tidak menjadi masalah belum menyebut cawapres, itu hak Demokrat. Kami juga belum menyebut capres,’’ ujarnya. Menurut Agung, keputusan Rapimnas Partai Golkar pada Oktober 2008 sebatas memutuskan

bahwa Golkar akan menjaring capres. Kepemimpinan Golkar di level kabupaten dan kota (DPC) diberi kesempatan untuk mengusulkan maksimal tujuh nama kandidat capres. Usul itu ditabulasi oleh pimpinan Golkar di level provinsi (DPD). ‘’DPP Golkar akan segera mengirimkan surat edaran kepada DPD dan DPC. Tinggal menunggu tanda tangan Ketua Umum Jusuf Kalla,’’ jelas Agung. ‘’Ini penjaringan soft. Jadi, DPD dan DPC tidak perlu datang ke Jakarta, cukup surat-menyurat saja,’’ imbuhnya. Menurut Agung, nama-nama itu harus sudah diterima DPP Partai Golkar paling lambat pertengahan Maret untuk selanjutnya diuji di lapangan oleh lembaga survei. ‘’Lembaga survei butuh waktu sebulan. Tepat setelah pemilu,

sudah bisa diketahui hasilnya. Jadi, proses pemilihan dan penetapan capres beserta capres tetap setelah pemilu legislatif,’’ katanya. Secara terpisah, Ketua DPP Partai Demokrat Anas Urbaningrum menegaskan, SBY tidak ingin kesalahpahaman yang muncul terus berkembang. Apalagi sampai mengganggu hubungan baik Demokrat dan Golkar serta hubungan kerjanya dengan JK.‘’Maka, SBY langsung yang memberi penjelasan, kata mantan ketua umum PB HMI itu. Mengenai proyeksi Pilpres 2009, Anas menjelaskan secara diplomatis. Menurut dia, Golkar dan Demokrat masih sama-sama menunggu hasil pemilu lesgilatif. ‘’Sampai sekarang, masih opsi terbuka. Ini harus kami hargai,’’ katanya. (pri)

Langkah Bang Said Alkadrie, Caleg DPR RI Dapil Kalbar dari Partai Persatuan Daerah

Masuk SPG/SGA dan Menjalani Ikatan Dinas BISA dibayangkan, waktu itu anak-anak yang mengaji berjumlah ratusan. Harus sabar menunggu giliran mengaji dengan Ustadz Abu Bakar atau asistennya sampai selesai. Kegiatan itu dilakukan Bang Said dan teman-temannya setiap hari semasa kecil atau masa sekolah SD. Bahkan untuk bisa melakukan khitanan pada jaman dulu, setiap anak harus mampu menyelesaikan (khatam) Al Quran sebanyak tiga kali. Jika belum khatam tiga kali, maka khitanan belum bisa dilakukan. Dengan kebijakan itu, Bang Said terus berjuang agar bisa khatam lebih cepat pada kelas 3 SD. Iada dapat menyelesaikan dengan baik. Dari ustadz Abu Bakar itulah, ia pun banyak memperoleh ilmu yang bermanfaat di kemudian hari setelah besar dan dewasa. Diantara teman-teman SD di Kuantan Bansir, Bang Said tergolong cerdas dan pandai. Semasa SD ia selalu mendapatkan ranking terbaik dan tak pernah tinggal kelas. Hal itu juga

dibuktikan saat memasuki SMP. Dari seluruh siswa dan siswi SD Kuantan Bansir mengikuti ujian seleksi ke SMP Negeri 1 Pontianak, hanya dua orang saja yang dinyatakan lulus yakni Bang Said dan Darwis Ahmad. Tepatnya tahun 1963/1963, Bang Said resmi menjadi siswa SMP Negeri 1 Pontianak. Bersamaan dengan itu, Bang Said pun tidak lagi tinggal di kampong Kuantan Bansir. Sejak masuk SMP ia tinggal di Kampung Dalam Bugis bersama ibu tirinya Hj Syarifah Fatimah. Perlu diketahui ayah Bang Said, yakni Syarif Husin Hamid Alkadrie memiliki dua orang istri. Dari istri pertama bernama Syarifah Aisyah Ahmad Alkadrie dikaruniai tiga anak termasuk si bungsu Bang Said dan dari istri muda Hj Syarifah Fatimah dikaruniai delapan anak. Dari dua istri ayah Bang Said yang tidak pernah membeda-bedakan anak kandung dan anak tiri. Tak jauh berbeda dengan masa SD, saat SMP Bang Said hidup dalam kesederhanaan. Bahkan

dari rumah menuju SMP Negeri 1 Pontianak, harus dilalui dengan menyeberang sungai. Kalau diukur bisa 15 kilometer atau sekitar 1 jam perjalanan. Itu adalah perjuangan berat yang harus dilakukan untuk sukses di bidang pendidikan. Dari SMP ini bakat bang Said berorganisasi terlihat. Ia juga tipikal anak cerdas dan berjkiwa pemimpin yang baik, adil dan dipercaya. Hal itu dibuktikannya dengan selalu menjabat ketua kelas dari mulai kelas satu sampai kelas 3 SMP. Kemudian untuk mengisi lebih banyak lagi ilmu organisasi, ketika masih SMP, Bang Said bergabung dalam organisasi poelajar ekstrakurikuler Gerakan Siswa Nasional Indonesia (GSNI). Rangkaian kegiatan GSNI dijalankannya dengan penuh konsisten tanpa mengganggu kegiatan belajarnya. Banyak sekali kegiatan GSNI yang juga sering berinteraksi langsung dengan masyarakat Pontianak. Bang Said akhirnya lulus SMP

1 Pontianak pada tahun 1962/ 1963 dengan hasil sempurna. Lulus SMP, ia makin terlihat mandiri. Sadar karena ekonomi orangtuanya pas-pasan, membuatnya harus kerja keras membiayai hidup diri sendiri dan keluarga. Utamanya untuk bisa melanjutkan pendidikan yang lebih tinggi lagi. Oleh karena itu, atas inisiatif sendiri ia masuk sekolah guru SGA/SPG. Bang Said juga ditemani kakak tirinya di sekolah yang sama. Saat itu, tak banyak peminat menjadi pahlawan tanpa tanda jasa alias guru itu. Beda dengan sekarang, dimana orang harus mati-matian menjadi guru. Apalagi status pegawai negeri sipil (PNS). Di Kalbar tahun 1964, hanya 60 orang saja yang mau mendaftarkan diri sebagai Said Alkadrie guru. Padalah tanpa tes dan uang dimana harus siap ditempatkan pendaftaran. Tahun 1963 Bang Said resmi di seluruh Indonesia dan Ikatan masuk SPG. Itu setara dengan Dinas daerah dimana ruang SMU saat ini dan langsung lingkupnya hanya satu wilayah berstatus ikatan dinas. Ada dua saja. Bang Said memilih ikatan pilihan ikatan dinas yang ditawar- dinas daerah yang siap ditemkan. Yaituikatan dinas Pusat patkan di wilayah Kalbar. (*)


Pontianak Post

ANEKA

Jumat 13 Februari 2009

Jalan Cepat Kelas Dunia untuk Pertamina Sambungan dari halaman 1

kecil yang tidak punya sumur minyak, sudah mengalahkan Pertamina. Semua bentuk kekalahan Pertamina itu umumnya hanya dipikulkan kepada manajemen yang dinilai lemah dan belum kelas dunia. Atau karena manajemennya yang sering diintervensi kekuatan politik. Tapi, jarang yang melihatnya dari sudut yang lebih mendasar, yang kalau itu tidak diatasi, maka jangankan manajemen kelas dunia, yang kelas akhirat pun tidak akan bisa membuat cita-cita Karen itu tercapai. Pokok persoalannya sangat mendasar. Bahkan, berada di landasan negara yang paling dasar: UUD 45. Khususnya pasal 33 ayat (3) yang menyebutkan bahwa Bumi dan air dan kekayaan alam yang terkandung di dalamnya dikuasai oleh negara dan dipergunakan untuk sebesar-besarnya kemakmuran rakyat. Kalau tidak ingin mempersoalkan ayat itu, setidaktidaknya ada masalah yang terletak pada penjelasan pasal 33 ayat (3) itu yang hanya menyebutkan bahwa pasal tersebut “Sudah cukup jelas”. Mungkin, ketika ekonomi global belum sehebat sekarang dan sistem akuntansi belum secanggih saat ini, bunyi pasal itu memang bisa saja “Sudah

cukup jelas”. Tapi, dalam konteks perekonomian global saat ini, apalagi kalau untuk menjadi yang kelas dunia, kita juga harus menerapkan sistem akuntansi internasional. Maka pasal itu sangat tidak jelas. Orang politik akan mengatakan apanya lagi yang kurang jelas. Tapi, orang akuntansi akan secara tegas mengatakan pasal itu tidak bisa dipegang. Padahal, untuk menjadi perusahaan kelas dunia, pengurusannya harus disesuaikan dengan “bahasa” akuntansi, bukan dengan bahasa politik. Tegasnya, secara akuntansi kalau hanya dengan senjata kata “dikuasai” Pertamina tidak bisa memasukkan kekayaan alam itu di buku asset. Bahasa akuntansi menuntut kata yang jelas: dimiliki. “Dikuasai” dan “dimiliki” secara politik kelihatannya tidak ada bedanya, tapi secara akuntansi kata “dikuasai” itu tidak ada artinya apa-apa. Kami tidak cukup ahli untuk memahami asal-usul lahirnya kata “dikuasai” itu. Kami juga tidak cukup waktu untuk melakukan riset mengapa dan apa latar belakangnya bahwa para pendiri republik dulu memilih kata “dikuasai” (yang tidak ada artinya apa-apa dari sudut akuntansi) dan bukan memilih kata “dimiliki”. Mungkinkah ini hanya karena para pendiri republik dan para anggota parlemen yang melaku-

kan amandemen-amandemen UUD 45 berikutnya bukan orang akuntansi? Atau memang punya maksud tertentu? misalnya agar segera terjadi kompromi atas perdebatan krusial saat itu? Apa pun latar belakangnya, kenyataannya sekarang bahwa kata “dikuasai” itu tidak ada nilainya apa-apa di mata akuntansi. Bahkan, secara politik juga menimbulkan kerawanan. Yang pro privatisasi akan berkeras bahwa kata “dikuasai” tidak sama dengan dimiliki. Sedangkan yang antiprivatisasi akan mengatakan sebaliknya. Singkat cerita, kata “dikuasai” itu akan cenderung diterjemahkan sesuai dengan keinginan yang lagi berkuasa dan itu tidak bisa disalahkan. Apa hubungannya dengan Pertamina yang ingin menjadi perusahaan kelas dunia? Hubungan itu sangat erat, seperti eratnya hubungan nyawa dan jantung manusia. Kalau soal “dikuasai” dan “dimiliki” ini bisa diperjelas, bukan saja Pertamina yang akan menjadi perusahaan kelas dunia, tapi juga Aneka Tambang, PN Gas, PLN, PTP, dan banyak lagi. Mereka akan sejajar dengan perusahaan sejenis yang ada di Malaysia, bahkan Tiongkok. Perusahaan Singapura akan dengan mudah dikalahkan. Namun, penjelasan ini memang hanya akan dimenger-

ti oleh orang-orang yang menekuni perusahaan dan mengerti akuntansi. Sayangnya, yang harus memutuskan “ya tidaknya” adalah politisi. Di sini terjadilah kerumitan itu: yang mengerti tidak bisa memutuskan, yang memutuskan tidak bisa mengerti. Bahkan, kalau masalah ini bisa diselesaikan, bukan hanya perusahaan-perusahaan kita yang bisa menjadi perusahaan kelas dunia. Dampaknya lebih jauh lagi: apa yang diamanatkan UUD 45 itu bisa segera terlaksana. Yakni, menggunakan kekayaan alam untuk sebesarbesarnya kemakmuran rakyat. Siapa tahu inilah jalan yang harus ditempuh agar pada 2030 nanti, Indonesia bisa menjadi negara terbesar kelima di dunia, sebagaimana yang sudah mulai diramalkan para ahli internasional. Tegasnya, kata “dikuasai” dalam UUD 45 itu harus diperjelas maksudnya. MPR-lah yang bisa melakukannya. Ini sejarah besar yang harus dibuat. Apakah kata “dikuasai” itu memang sengaja akan terus dipakai agar tetap tidak jelas, atau yang dimaksud “dikuasai” itu tidak lain adalah “dimiliki”. Memang terlalu berat untuk mengamandemen UUD 45 lagi. Sudah banyak yang alergi. Bahkan, jangan-jangan, kalau soal amandemen dibahas, banyak yang minta atret: kembali saja

Polisi Usir Pengunjung Rumah Ponari Sambungan dari halaman 1

bersama panitia membongkar terop yang sebelumnya digunakan Ponari untuk membuka praktik. “Agar pengunjung tidak terus menunggu, kami sengaja membongkar teropterop yang ada,” tegas Kapolres Jombang AKBP Muhammat Khosim saat dikonfirmasi kemarin. Sayang, hal itu tidak sertamerta membuat pengunjung menyerah. Mereka malah

menyerbu pompa air di sebuah bilik tak jauh dari rumah Ponari. Sebab, ada isu bahwa Ponari selalu mandi di tempat itu. Sebagian pengunjung juga memburu air keran di rumah Salam yang selama ini ditempati Ponari. Mereka tetap saja yakin, air dari keran itu masih berkhasiat untuk menyembuhkan penyakit. Yang juga memprihatinkan, sejumlah pengunjung mengambil air hujan di atas terop yang hendak dibongkar. Air kotor

itu ditampung dalam gelas plastik dan langsung diminum. “Semoga penyakit saya segera hilang,” ungkap Agus, salah seorang pengunjung sebelum meneguk air tersebut. Masih banyaknya orang yang keleleran di teras rumah-rumah tetangga Ponari sebenarnya dikeluhkan sejumlah warga. Mayoritas warga yang bekerja sebagai petani itu tidak bisa lagi mengumpulkan hasil panen mereka karena halaman depan selalu penuh kendaraan.

Bahkan, untuk sekadar menjemur pakaian pun, warga sudah kesulitan. Seperti yang dialami Sutinah, 52, warga setempat. Petani jagung itu tidak bisa lagi menjemur hasil panennya. Dia bahkan harus menitipkan jagung-jagung miliknya ke rumah saudaranya di Kecamatan Tembelang, sekitar 8 kilometer dari Dusun Kedungsari. “Karena itu, saya bersyukur apabila situasi dusun kami berangsur normal setelah dilakukan penutupan,” ungkapnya.(doy/yr/jpnn/nw)

membawahi direktur pengolahan serta direktur niaga dan pemasaran. ”Dari segi struktur perusahaan itu sudah menyalahi aturan,’’ tukasnya. Selain itu, penunjukan ketua ISC melanggar kode etik, tata kelola organisasi, dan perjanjian kerja sama dengan Pertamina. Menurut Nizar, masih banyak persoalan yang belum diselesaikan ISC. Misalnya dalam perencanaan, ISC kurang melihat keekonomian operasi kilang sehingga kilang bekerja dalam kapasitas penuh. ”Akibatnya, margin kilang hingga Januari 2009 lalu menjadi negatif,” tuturnya. ISC juga harus bertanggung jawab terhadap kasus penumpukan solar dan avtur. Akibat penuhnya tangki solar dan avtur, Pertamina terpaksa menyewa floating storage dengan biaya USD 900 ribu per bulan. Ini mengancam kilang berhenti operasi karena kelebihan stok. Akibatnya, produksi premium berhenti sehingga terjadi krisis secara nasional. ”Jadi, kelangkaan premium beberapa waktu lalu juga akibat kinerja ISC. Sekarang Dirut Pertamina yang baru harus mengimpor premium supaya tidak langka,’’ tambahnya. Dia menuturkan, akibat ke-

lambatan Pertamina membeli BBM premium tambahan, stok nasional turun hingga angka terendah, yakni 13-14 hari. Padahal, mestinya stok nasional untuk 17 hari. Menurut dia, dari sisi korporasi, keberadaan ISC tidak benar. Timbul kesan bahwa keberadaannya untuk gagah-gagahan dan foya-foya kelompok tertentu saja. ”Tugasnya harus segera dikembalikan ke direktorat niaga dan pemasaran Pertamina,” jelasnya. Belum Bisa Turun Saat konferensi pers di Pertamina, SBY sempat ditanya wartawan soal kemungkinan diturunkannya lagi harga BBM menyusul melemahnya harga minyak mentah dunia hingga USD 36 per barel. SBY memastikan bulan-bulan ini belum memungkinkan bagi pemerintah untuk menurunkan kembali harga BBM jenis premium dan solar. Menurut SBY, pergerakan harga minyak mentah dunia terus dipantau. Namun, setiap terjadi penurunan, tidak harus diikuti dengan koreksi harga BBM di tanah air. ’’Harga sekarang masih tepat dan kami belum akan melakukan penyesuaian lagi,’’ ujar SBY. (tom/ owi/wir/oki)

SBY Soroti Besarnya Impor BBM Sambungan dari halaman 1

Bojonegara yang dikenal dengan proyek Banten Refinery Bay. Proyek kerja sama dengan BUMN migas Iran NIORDC tersebut pada tahap awal dibangun dengan kapasitas 150.000 barel per hari (BPH). Kilang ini ditargetkan mulai beroperasi pada 2012. ”Investasi yang dibutuhkan USD 3 miliar,” tambah Direktur Keuangan Pertamina Ferederick S.T. Siahaan. Menurut data Pertamina, dari kebutuhan BBM 1,21 juta BPH tahun lalu, produksi dalam negeri hanya mampu memasok 830 ribu BPH. Sisa kebutuhannya harus diimpor. Selain kilang, SBY menyinggung kesiapan pasokan BBM. Menurut dia, stok premium, minyak tanah, solar, dan elpiji dalam status aman. ”Premium memang ada kekurangan, tapi masih relatif aman,” ujarnya. Terkait good corporate governance, SBY menyatakan, pemerintah ingin Pertamina menjadi perusahaan yang baik. ”Good coorporate governance mesti tumbuh di Pertamina. Bukan hanya bersih, bebas dari penyimpangan dan korupsi.

Tapi juga capable, responsif, antisipastif, sehingga betulbetul mencerminkan karakter perusahaan migas bertaraf internasional,” paparnya. Kata SBY, GCG barulah sasaran antara. Selebihnya, transformasi Pertamina harus membuat bisnisnya berkembang. ”Sehingga, kontribusi di bidang ekonomi, atau keinginan Pertamina menjadi lokomotif ekonomi nasional bisa terwujud,’’ ujarnya. Di tempat terpisah, anggota Pansus BBM dari Fraksi Bintang Pelopor Demokrasi (BPD) Nizar Dahlan mendesak Dirut Pertamina segera mengevaluasi keberadaan ISC (Integrated Supply Chain/konsultan asing yang disewa Pertamina). Selain dinilai tak sejalan dengan UU No 5/1999 tentang Antimonopoli, keberadaan ISC membebani uang negara. ”Dari informasi yang masuk, biaya sewa konsultan asing USD 15 juta atau setara Rp 140 miliar. Ini dapat memboroskan (uang negara),’’ kata Nizar. Dia menjelaskan, sesuai AD/ART, penetapan direksi Pertamina melalui fit and proper test oleh pemegang saham. Sedangkan keberadaan ISC hanya diangkat Arie Soemarno (Dirut lama). Padahal, kebijakan ISC

11 ke UUD 45 aslinya. Karena itu, kami tidak mengusulkan amandemen UUD 45, tapi hanya mengusulkan perumusan baru penjelasan UUD 45 saja. Dalam penjelasan UUD 45 yang mengatakan, “Sudah cukup jelas” itu perlu diperbaiki, atau diperjelas. Ada dua hal yang harus diperjelas dari pasal ini. Pertama kata “Negara”. Kedua kata “dikuasai”. Dalam penjelasan UUD 45 yang baru nanti sebaiknya dirinci apa yang dimaksud dengan “Negara”. Apakah BUMN? Atau kementerian? Atau siapa? Kalau BUMN, harus BUMN yang bagaimana? Yang sahamnya minimal 80 persen dimiliki negara? Atau lebih? Terserahlah MPR yang memutuskan, dengan mempertimbangkan aspek ketentuan akuntansinya. Sedangkan kata “dikuasai” sebaiknya langsung diperjelas dengan penjelasan “yang dimaksud dikuasai adalah dimiliki”.

asam glutamat, glisin, triptofan, lancar tiap pagi, (2) muncul efek dan tirosin. Senyawa-senyawa ini, kenyang sehingga mengurangi yang juga ditemukan pada kedelai, keinginan mengemil, (3) sangat banyak menfaatnya bila stamina meningkat, dan (4) dikonsumsi rutin. Bahkan pada tidur nyenyak. Selain itu, ada kedelai ada senyawa isoflavon alasannya yang lebih penting yang menonjol manfaatnya. Selain meminum produk ini. “Daripada sebagai antioksidan yang bisa makan bubur kacang hijau di Drs. Edhit mem-perlambat penuaan sel, ia warung yang higienitasnya berperan dalam memperlancar diragukan, kenapa tidak mencari metabolisme dan meningkatkan yang sudah terjamin serta praktis.” Dalam buku Kacang Hijau, sistem imun tubuh. Ir. Purwono dan karangan Ir. H. Rahmat Rukmana, Rudi Haryono, S. P. di dalam buku dikatakan, permintaan terhadap produksi mereka yang juga berjudul Kacang Hijau kacang-kacangan pada masa mendatang mengatakan, kacang hijau merupakan diperkirakan meningkat sejalan dengan bahan makanan sumber protein kedua pertambahan jumlah penduduk dan setelah susu skim kering. Namun, bila perbaikan gizi. Di Indonesia, untuk dibandingkan dengan kacang-kacangan kacang-kacangan, pengembangan lainnya, kandungan protein kacang hijau budidaya kacang hijau menempati urutan menempati urutan ketiga setelah kedelai ketiga setelah kedelai dan kacang tanah. dan kacang tanah. Akan tetapi, khusus Kandungan gizi kacang hijau adalah untuk makanan bayi, selama ini bubuk protein, lemak, karbohidrat, kalsium, kacang hijaulah yang banyak digunakan. fosfor, zat besi, vitamin A, vitamin B1, dan Walaupun demikian, yang lebih penting vitamin C. Proteinnya terdiri atas asam untuk dilakukan tentu menjaga pola amino esensial seperti leusin, isoleusin, hidup yang sehat, seperti menjaga pola lisin, metionin, fenilalanin, treonin, makan dengan baik, berolahraga dengan valin, serta asam amino nonesensial teratur, beristirahat dengan cukup, seperti alanin, arginin, asam aspartat, meminum air putih dengan cukup, dan

kangan dimiliki kaum Melayu di Malaysia. Setiap kali kami ke Malaysia, saya selalu bisa menangkap betapa rakyat di sana bangga akan negaranya ?sambil meremehkan bangsa kita. Sekarang kita memang sudah punya kebanggaan baru: demokrasi. Tapi, demokrasi harus tetap diisi dengan kesejahteraan. Karena yang kami usulkan ini bukan amandemen tentang bagi-bagi atau rebutan kekuasaan, melainkan untuk kesejahteraan dan kemakmuran rakyat secara langsung, mestinya tidak ada satu pihak atau satu partai pun yang keberatan.** *) Di samping sebagai chairman/CEO Jawa Pos Group, Dahlan Iskan adalah juga ketua Kadin Komite Tiongkok Jatim. Di samping mengurus banyak sekali perusahaan, Peter F. Gontha adalah juga ketua Kadin Komite Amerika Serikat.

Mendagri Lantik Soekarwo-Saifullah Yusuf Sambungan dari halaman 1

wakil gubernur provinsi lain di Indonesia juga tampak hadir. Mereka, antara lain, Gubernur Gorontalo Fadel Muhammad, Gubernur DKI Fauzi Bowo, dan Wakil Gubernur Jabar Dede Yusuf. Kemudian, juga ada pimpinan puncak parpol, yaitu Ketua Umum DPP PAN Soetrisno Bachir dan Ketua Umum DPP Partai Demokrat Hadi Utomo. Seluruh bupati dan wali kota di Jatim juga hadir. Proses pelantikan kemarin berlangsung cukup singkat. Hanya sekitar satu jam. Agenda dimulai pukul 08.30. Begitu sidang dibuka, Ketua DPRD Jatim Fathorrasjid langsung membacakan Keppres 07/P/2009 tentang penetapan Soekarwo-Saifullah Yusuf sebagai gubernur dan wakil gubernur Jatim periode 2009–2014 dan membacakan hasil pilgub. Setelah itu, agenda langsung dilanjutkan dengan pengambilan sumpah. Mendagri Mardiyanto setelah pelantikan menginstruksikan kepada pasangan Karsa untuk segera menyusun RPJMD (Rancangan Pembangunan Jangka Menengah Daerah) yang disesuaikan dengan program prioritas pemerintah pusat. Selain itu, Mendagri juga menginstruksikan agar

pasangan Karsa segera menyelesaikan beberapa program prioritas yang sudah lama disiapkan pemerintah di Jatim. Di antaranya, penyelesaian Jembatan Suramadu serta percepatan pembangunan 10 ruas jalan tol di wilayah Jatim plus penyelesaian Jalur Lintas Selatan (JLS). ”Sebab, proyek ini yang akan menjadi pengungkit pembangunan di Jatim,” kata Mardiyanto. Meski dalam suasana cukup tegang, pelantikan itu berlangsung lancar. Apalagi, selama prosesi berlangsung, berkalikali Saifullah Yusuf berusaha memecah ketegangan dengan gaya cengengesan-nya yang khas. Belum lagi Fathorrasjid yang berkali-kali mengeluarkan joke-joke segar untuk membuat suasana lebih cair. Misalnya, ”Kepada Karsa, kami ucapkan selamat. Kepada Pak Setia Purwaka (Pj gubernur Jatim yang lengser kemarin), kami ucapkan terima kasih. Kalau ada lowongan Pj gubernur, saya juga mau. Nggak usah ikut pilgub, langsung jadi gubernur,” katanya sambil melirik Mendagri Mardiyanto yang ada di sebelahnya. Bahkan, saat menutup sidang, Fathor pun masih menyempatkan diri untuk ber-joke ria. ”Sebelum sidang ditutup, saya ingin mengucapkan salam khas

warga PKB. Wallahul muwafiq ilaa aqwamittooriq wassalaamu alaikum,” kata Fathor yang disambut gelak tawa seluruh hadirin. Maklum, Fathor adalah mantan politikus PKB yang kini menyeberang ke PKNU. Agenda pelantikan Karsa kemarin sempat diwarnai isu hujan interupsi dari anggota dewan. Pasalnya, sebelumnya, sebagian anggota DPRD Jatim ngotot menolak rencana pelantikan itu. Terutama dari kubu Fraksi PPP, partai pendukung pasangan Kaji. Selain itu, ancaman interupsi juga datang dari Fraksi PKB yang getol menggoyang posisi Fathorrasjid sebagai ketua DPRD. Namun, interupsi itu tidak terealisasi. ”Kami putuskan untuk menerima. Karena ini agenda yang sakral. Tapi, kami tetap mempertanyakan proses penetapan jadwal itu,” kata anggota FPPP Jamal Abdullah Al Katiri. Setelah agenda pelantikan tuntas, acara dilanjutkan dengan ramah tamah. Seluruh hadirin bergantian bersalaman dengan pasangan Karsa. Yang cukup menarik, beberapa petinggi FPPP malah silih berganti bersalaman dengan Karsa. Mereka, antara lain, M. Mirdasy (Plt sekretaris PPP Jatim) dan Farid Al Fauzi (mantan ketua PPP Jatim). (ris/ wid/nw)

Cerai Demi Kebahagiaan Sambungan dari halaman 1

anaknya harus dipulangkan ke rumah orang tua Lucy. ‘’Alhamdulillah, orang tua saya masih mengizinkan saya dan kedua anak saya tinggal di sana,’’ ucapnya dengan mata berkaca-kaca menahan tangis saat jumpa pers seusai sidang perdana di Pengadilan Agama Jakarta Selatan kemarin (12/2). Sejak saat itu, Lucy menjelaskan sudah tidak ada lagi nafkah batin dari pria yang

sudah menjadi suaminya sejak delapan tahun lalu tersebut. Meski, kebutuhan secara materi bagi kedua anaknya tetap dipenuhi. ‘’Sebenarnya, kami selesai sudah lama. Cuma, saya ingin membuatnya lebih resmi. Apalagi, saya perempuan,’’ tegasnya. Mantan personel AB Three itu menambahkan, tidak ada perempuan yang ingin rumah tangganya hancur. Namun, setelah berupaya mencari solusi, cerai merupakan jalan yang terbaik. ‘’Me-

mang berat buat saya, apalagi ada dua anak. Saya pikirkan bagaimana mengasuh mereka nanti,’’ tutur perempuan kelahiran 4 Januari 1977 tersebut. Karena itu, Lucy sering berusaha menenangkan diri. Menurut dia, perceraian merupakan salah satu fase kehidupan terberat yang pernah dijalani. ‘’Mungkin ini jalan dari Tuhan buat saya menuju fase kehidupan yang baru,’’ pikir ibunda Keitaro (5) dan Kimiko Luci Belle itu.(gen/tia)

NBA Madness Hadir di Indonesia Sambungan dari halaman 1

Selain menyuguhkan berbagai aktivitas seru, NBA akan menyuguhkan penampilan khusus dari liga basket paling bergengsi di dunia tersebut. Seorang bintang NBA dan satu dance team NBA akan

Cocok di Mulut Cocok di Perut Karena cukup rajin berolahraga, meski sangat sibuk bekerja fisik Drs. Edhit Alhidayat, S. E., M. M. masih tetap bugar hingga kini. Padahal, saat ditemui di rumahnya, di Jalan Vanda, Kompleks Perumahan Jatibening Satu, Kota Bekasi, akhir Oktober 2008 lalu, usianya sudah memasuki 48 tahun. Tapi, selain dengan berolah fisik itu, dosen Akuntansi di Universitas Atmajaya, Jakarta, ini dari dahulu juga rajin mengkonsumsi suplemen makanan yang diyakininya mampu membantu pemeliharaan kesehatannya. Dan dalam beberapa bulan terakhir ini, ia secara rutin meminum Zena-600, sari bubuk serealia yang terbuat dari biji kacang hijau dicampur kedelai. “Saya meminumnya dua kali sehari,” ucap direktur utama PT Petross Gas, sebuah anak perusahaan Grup Bimantara, ini. Lalu, apa yang didapat ayah empat anak ini dari produk tersebut? “Cocok di mulut, cocok di perut,” jawabnya diplomatis. Maksudnya? “Rasanya enak, aromanya menarik, manfaatnya pun langsung terasa,” urainya. Dan manfaat yang dirasakan lelaki yang beristrikan seorang dokter ini antara lain: (1) buang air besar

Dengan kejelasan itu, secara akuntansi, perusahaan seperti Pertamina akan langsung berubah. Apalagi, kalau manajemennya sekelas Karen yang pasti mampu mendayagunakan ?modal? baru dari UUD 45 yang penjelasannya diperbarui itu. Kejelasan maksud pasal 33 tersebut menjadi sangat penting karena bukan hanya kita akan bisa menghindarkan salah tafsir, tapi juga bisa dipakai dengan nyata untuk kemajuan dan kemakmuran bangsa dengan cara yang belum banyak dipikirkan orang. Bahkan, cara ini sekaligus bisa dipakai bangsa kita untuk mengejar ketertinggalan dengan bangsa lain. Pada gilirannya, harkat dan martabat bangsa kita akan terangkat di dunia. Bukan saja kita bisa mengalahkan Petronas atau Singapore Petroleum Corporation, tapi kita juga bisa membuat harga diri seluruh rakyat kita meningkat. Harga diri itulah yang bela-

beberapa lainnya. Kendati belum lama beredar, Zena-600 sudah laku di seluruh wilayah pemasarannya. Hal itu tak lepas dari manfaatnya yang nyata dan produknya yang diolah higienis serta merupakan penyempurnaan dari kedelai bubuk yang selama ini banyak beredar di pasaran. Dan ini amat ditunjang oleh mulai sadarnya masyarakat untuk beralih ke bahan-bahan nabati alami dalam memelihara kesehatan. Tapi, produk ini bukanlah obat melainkan makanan kesehatan untuk memelihara kondisi tubuh. Ingin tahu lebih jauh, kunjungi purwati.sudiyasmani@yahoo.com atau telepon (021) 70288540. Untuk informasi hubungi distributor wilayah Kalbar HP 081256595777, untuk kabupaten hubungi : Putussibau HP 085650876026, Mempawah HP 08125665397, Bengkayang HP 081245883729, Singkawang HP 085245883729, Ketapang HP 08125621298 Sintang HP 081352199200 “ ZENA 600 “ telah tersedia dan dapat dibeli di apotik, toko obat, supermarket/ minimarket di dalam kota Pontianak dan di seluruh kabupaten wilayah Kalbar.*

tampil pada weekend terakhir, sedangkan satu maskot tim NBA akan hadir pada weekend pembukaan. Siapa pemainnya, dan dari tim mana dance team serta maskot berasal, akan diumumkan kemudian. ’’Kami senang bisa bekerja bersama NBA untuk mendatangkan NBA Madness ke Indonesia,’’ kata Azrul Ananda, wakil direktur Jawa Pos. ’’Basket adalah salah satu olahraga paling populer di Indonesia, khususnya di Surabaya. Para penggemar di sini akan sangat bersemangat untuk berpartisipasi di NBA Madness pertama di Indonesia,’’ ungkapnya. Mark Fischer, managing director NBA Asia, menyebut NBA Madness sebagai cara yang luar biasa untuk berinteraksi dengan penggemar NBA secara global. ’’Indonesia punya basis pemain basket yang tumbuh pesat. NBA Madness akan memberi mereka peluang untuk merasakan secara langsung pengalaman NBA untuk kali pertama,’’ ujarnya. Dalam NBA Madness, bakal ada lapangan basket mini yang disiapkan di mal-mal yang akan dikunjungi. Para penggemar dari segala umur lantas bisa berpartisipasi dalam berbagai even seru. Misalnya, NBA Slam Dunk Contest, NBA 2Ball, NBA 3-Point Shootout, NBA Shooting Stars, dan NBA Skill Challenge, dan lain-lain. Tahun lalu, NBA Madness ini sudah diselenggarakan di

berbagai negara di Asia. Yaitu, di Jepang, Korea, Taiwan, Singapura, Hongkong, dan Filipina. Khusus di Filipina, even ini sudah berlangsung selama tujuh tahun. Even Kedua Surabaya Hadirnya NBA Madness ini bakal menjadi catatan kedua Surabaya menjadi tuan rumah even resmi NBA. Tahun lalu, pada 23-24 Agustus, Surabaya juga menjadi tuan rumah even resmi pertama NBA di Indonesia. Ketika itu, bintang Indiana Pacers Danny Granger menghadiri final DetEksi Basketball League (DBL), liga basket pelajar terbesar yang diprakarsai Jawa Pos. Granger juga tampil dalam NBA Basketball Clinic, memberi materi latihan kepada para champion DBL dari berbagai kota dan provinsi di Indonesia. Sejak tampil di Surabaya, karir Granger terus melonjak. Bulan ini, dia terpilih masuk NBA All-Star, mengukuhkan diri sebagai salah satu superstar NBA. ’’Kami bangga bisa terus menghadirkan bintang kelas dunia ke Surabaya, menunjukkan bahwa even-even dunia tidak harus selalu diselenggarakan di Jakarta,’’ kata Azrul Ananda, yang juga commissioner DBL. ’’Semoga ini bisa menjadi hadiah istimewa untuk warga Surabaya dan Jawa Timur, dan semoga ini bisa menjadi inspirasi bagi daerah-daerah lain untuk ikut membuktikan diri,’’ tambahnya. (azz)


Pontianak Post

Pontianak Post - Jumat 13 Februari 2009

12 Selebritas

Gubernur Disebut Beri Rekomendasi Pemekaran

Film 25 Tahun Perjalanan Slank Jakarta - Perjalanan Slank selama 25 tahun di belantika musik Indonesia siap dinikmati dalam bentuk film. Meski begitu, film berjudul Generasi Biru yang dirilis di bioskop mulai 19 Februari 2009 itu bukan otobiografi, tapi pengupasan pesan di balik lirik lagu band yang berdiri sejak 1983 tersebut. Film yang dibintangi para personel Slank; Kaka, Bimbim, Ivanka, Ridho, dan Abdee, itu menggabungkan unsur musikal, dokumenter, dan animasi. Penggarapannya dikerjakan secara bersama oleh tiga sutradara; Garin Nugroho, John De Rantau, dan Dosy Omar. Menurut Garin, tiga unsur itulah yang melekat pada Slank. Maka, jika salah satu saja dihilangkan, khawatir tidak merepresentasikan band pelantun Bang-Bang Tut itu secara utuh. ‘’Contohnya, animasi. Kita tahu, grafiti atau gambargambar adalah gaya Slank dan para Slankers (penggemar Slank, Red). Jika kita pergi ke rumah Slankers, temboknya penuh dengan gambar dan simbol-simbol Slank. Tubuh mereka, mulai baju, celana, dan topi, penuh dengan grafiti,’’ terang Garin setelah press screening di FX Entertainment kemarin (11/2). Garin menjelaskan, Generasi Biru bercerita tentang sebuah dunia yang tak terkatakan, tapi sesungguhnya berkata banyak. Maka, film tersebut berupaya mengungkap itu. ‘’Sesuatu yang tidak terkatakan dari Slank dan Slankers itu sendiri. Seperti kalian dengar dari lirik lagunya yang berbicara tentang kekerasan, ekonomi, politik, dan sebagainya,’’ jelasnya. Lirik-lirik lagu milik Slank pada film Generasi Biru sangat erat dengan kondisi Indonesia dari tahun ke tahun. ‘’Ini sejarah pendek Indonesia lewat lagu Slank dari tahun 1983 sampai 2008,’’ kata Bimbim. Uniknya, penyampaian pesan dalam lagu itu bukan berbentuk dialog, melainkan ekspresi tarian yang sangat teatrikal. Terlebih, kata Garin, film tersebut tanpa skenario. (gen/tia)

CHARLIE.LOPULUA/INDO.POS

GENERASI BIRU: Nadine Chandrawinata dan Grup Musik Slank bermain bersama dalam film dokumenter.

Jumlah Tersangka Demo Anarkis Jadi 66 Orang

frizal/Jawa Pos

EMOSI: John Key saat ditenangkan oleh pengacaranya saat sidang di PN Surabaya, kemarin.

Dituntut 3,5 Tahun, John Key Ancam Jaksa

SURABAYA – Sidang kasus penganiayaan berat dengan terdakwa John Refra alias John Key cs di Pengadilan Negeri (PN) Surabaya kemarin berlangsung panas. Menjelang sidang berakhir, empat terdakwa –John Key, Fransiscus Refra (Tito), Pedrow Tanlain (Edo), dan Antonius Tanlain (Toni)– mengumpat jaksa dan polisi yang bertugas di ruang sidang. Sidang kemarin mengagendakan pembacaan tuntutan. Jaksa penuntut umum (JPU) menuntut John Key cs dengan hukuman tiga tahun dan enam bulan penjara. John Key cs dijerat dakwaan primer pasal 170 (1) dan (2) KUHP. Berdasar ayat (2) ke-2, tuntutan jaksa sejatinya lebih ringan daripada ancaman paling lama pidana sembilan tahun penjara. Jaksa mempertimbangkan hal-hal yang memberatkan dan meringankan terdakwa. Saat lima JPU membacakan tun-

tutan secara bergantian, suasana sidang di Ruang Cakra tampak khidmat. Namun, ketika majelis hakim yang diketuai Jack Oktavianus bertanya kepada para terdakwa tentang materi tuntutan, suasana langsung berubah menjadi panas. ’’Bagaimana terdakwa, apa kalian mengerti tuntutan jaksa?’’ tanya Jack. Mendapat kesempatan berbicara, John Key dan Tito spontan berdiri dari kursi pesakitan. Kakakberadik itu berjalan mendekati meja tempat para jaksa duduk. Mereka adalah Ketua Tim JPU Dahlan Syarbini (Kejati Jatim), Agus Rujito, Beny Hermanto, Hari Soetopo, dan Setyo Pranoto (dari Kejari Surabaya). ’’Tuntutan itu kepentingan siapa? Ini kasus di Ambon. Mana jaksa Ambon? Jaksa anjing, babi, badut,’’ caci John Key yang diikuti Edo dan Toni. Tak mau kalah, Tito yang juga berprofesi sebagai pengacara menghardik petugas

kepolisian yang membentuk barikade untuk mengamankan jaksa. ’’Polisi mau ngapain? Kalian tidak perlu masuk sini,’’ teriak Tito yang terlihat berusaha mendekati jaksa. Melihat emosi terdakwa meledak-ledak, jaksa malah tersenyum. Mengetahui Dahlan tertawa, emosi John memuncak. ’’Jangan tertawa kau. Kucabut nyawamu dalam 20 hari,’’ ancamnya. Tak ingin keributan makin menjadi, Tofik Yanuar Chandra, pengacara terdakwa, merangkul John Key dan meminta kliennya duduk kembali. Setelah situasi reda, giliran Tofik menyatakan tanggapannya yang bernada kritik. ’’Kalau jaksa butuh waktu 1,5 bulan untuk menyusun tuntutan, kami minta waktu tiga hari saja untuk membuat pembelaan,’’ ucap Tofik. Sidang selanjutnya akan dilaksanakan Senin (16/2) dengan agenda pleidoi. (sep/nw)

MEDAN--Jumlah tersangka kasus unjuk rasa anarkis di DPRD Sumatera Utara terus bertambah. Hingga kemarin, polisi telah menetapkan 66 orang sebagai tersangka. Direskrim Polda Sumatera Utara Kombespol Wawan Irawan mengatakan, pihaknya akan mengintensifkan penyelidikan kasus ini hingga 3 Maret mendatang. Artinya, semua yang terkait dengan kasus tersebut, pemeriksaan harus tuntas pada 3 Maret. Untuk mempercepat penyidikan, polisi telah berkoordinasi dengan kejaksaan. ”Polri sudah mengirim SPDP (surat perintah dimulainya penyidikan, Red) ke jaksa,” terangnya setelah serah terima jabatan Kapoltabes Medan kemarin. Wawan mengungkapkan, tidak tertutup kemungkinan masih akan muncul tersangka baru. ”Dalam kasus ini Polri memecah BAP (berita acara pemeriksaan, Red) tersangka menjadi delapan bagian,” imbuhnya. Sementara itu, kursi Kapoltabes Medan akhirnya benarbenar lepas dari Kombespol Anton Suhartono. Dia harus merelakan posisinya kepada AKBP Imam Margono dalam sertijab yang berlangsung tertutup kemarin. Nasib berbeda dialami Kapolda Sumatera Utara Irjen Pol Nanan Sukarna. Meski sudah disebut bakal diganti, hingga kini dia tetap menjadi orang nomor satu di kepolisian Sumatera Utara. Bahkan, kemarin dia masih memimpin sertijab Kapoltabes Medan. Nanan meminta Kapoltabes Medan yang diganti tidak putus

Nanan Sukarna

asa. Sementara, Kapoltabes yang baru diminta bisa lebih baik memimpin Poltabes Medan. ”Tunjukkan kinerjamu yang bagus. Jangan sempat lalai dalam menjalankan tugas,” katanya. Tentang tragedi 3 Februari yang menewaskan Ketua DPRD Sumut Abdul Aziz Angkat, Nanan berharap polisi mengambil hikmah. ”Polri bukan menyesalkan semua yang terjadi, namun mengambil hikmahnya,” ujarnya. Sementara itu, nama Gubernur Sumut Syamsul Arifin mulai dibawa-bawa dalam kasus pembentukan Provinsi Tapanuli (Protap). Alasannya, sebelum massa memaksa Ketua DPRD Sumut Azis Angkat menandatangani pembentukan Protap, Syamsul memberikan rekomendasi pemekaran provinsi tersebut. Lantas, bisakah Syamsul diperiksa dalam kasus unjuk rasa rusuh itu? Kabid Humas Polda Sumut Kombes Pol Baharuddin Djafar yang dihubungi via handphone mengatakan, ada atau tidak rekomendasi dari gubernur, polisi tidak bisa memeriksa Syamsul. ”Itu arena politik, jadi apa pun kebijakan yang dilakukan gubernur, itu nuansanya politik. Jadi, polisi jangan dikaitkaitkan dengan politik,” katanya. (wan/jpnn/nw)

Stimulus Fiskal Pakai Klausul Darurat JAKARTA--Panitia Anggaran DPR bersedia menggunakan klausul darurat untuk membahas perubahan APBN 2009. Penggunaan pasal 23 UU APBN 2009 itu untuk membahas pengajuan anggaran tambahan stimulus fiskal serta menutup kekurangan penerimaan pajak akibat perlambatan ekonomi global. Sedangkan perubahan asumsi makro dan belanja-belanja lain tetap dibahas dalam mekanisme normal APBN perubahan pada pertengahan tahun. Ketua Panitia Anggaran DPR Emir Moeis mengatakan, sesuai mekanisme di pasal 23, Panggar DPR hanya punya waktu satu kali 24 jam untuk membahasnya. DPR akan memulai dan memutuskan tambahan anggaran itu pada Selasa (18/2) pekan depan. ”Bisa pakai pasal 23. Toh cuma minta izin penggunaan Silpa (sisa lebih pembiayaan angga-

ran) dan tambahan utang,” kata Emir setelah rapat kerja dengan Menkeu Sri Mulyani Indrawati di Jakarta kemarin (12/2). Turut hadir Menteri PPN/Kepala Bappenas Paskah Suzetta dan Gubernur BI Boediono. Dalam rapat kerja itu, Menkeu mengajukan izin penggunaan Silpa 2008 senilai Rp 51,3 triliun dan pinjaman siaga Rp 37,8 triliun (USD 3,4 miliar). Permintaan itu dilakukan karena ada perubahan sejumlah asumsi makro serta tambahan stimulus fiskal. Dalam penghitungan baru pemerintah, dengan pertumbuhan ekonomi menjadi 4,7 persen dari semula 6 persen, penerimaan perpajakan akan turun Rp 59,0 triliun. Kurs rupiah diasumsikan melemah Rp 11.000 per USD dari semula Rp 9.400 per USD, dan harga minyak mentah Indonesia (ICP) menurun dari USD 80 per barel menjadi USD 45

per barel. Dengan asumsi baru itu, pendapatan negara bukan pajak (PNBP) yang banyak didominasi minyak juga turun Rp 73,1 triliun. Di sisi belanja, subsidi berkurang hingga Rp 43 triliun. Namun, pembayaran bunga utang naik Rp 8,1 triliun. Sedangkan transfer ke daerah turun Rp 16,9 triliun. Tambahan belanja dimintakan untuk stimulus fiskal belanja infrastruktur dan subsidi Rp 15,0 triliun. Secara umum, defisit APBN meningkat Rp 78,1 triliun, yakni dari Rp 51,3 triliun (1,0 persen PDB) menjadi Rp 129,5 triliun (2,5 persen PDB). Pasal 23 UU APBN 2009 digunakan jika pemerintah membutuhkan waktu cepat dalam mengantisipasi dampak krisis keuangan dunia melalui APBN. Sri Mulyani mengakui, perkembangan krisis dunia berjalan cepat. (sof/oki)

Rubrik ini berisikan kata-kata mutiara dalam bahasa Mandarin yang dilengkapi bunyi dan terjemahannya. Kehadiran rubrik ini diharapkan mereka yang pandai bahasa Mandarin, yang baru belajar, yang menyukai falsafah Tionghoa bahkan yang tidak mengerti Mandarin pun bisa mengikutinya. Kirimkan tulisan anda ke Redaksi Pontianak Post, Gedung Graha Pena, lantai V jalan Gajahmada Nomor 2-4 Pontianak.


LFP

Pontianak Post l Jumat 13 Februari 2009

13

agenda Piala FA Sabtu 14 Februari 2009 Portsmouth v Man City Blackburn v Coventry Sheff Utd v Hull Swansea v Fulham West Ham v Middlesbrough

2 Spanyol

friendly

Inggris 0

Tunjukkan Kelas SEVILLA-Spanyol kembali membuktikan diri layak menyandang predikat kampium Eropa. Kemarin dini hari, skuad La Furia Roja, sebutan timnas Spanyol, memberi pelajaran timnas Inggris dengan skor 2-0 di partai ujicoba. Kemenangan ini memperpanjang rekor tak terkalahkan Spanyol dalam 35 pertandingan terakhir. Kemenangan ini membuat juga memperjang rekor selalu menang yang diraih timnas Spanyol setelah kembali diarsiteki, Vicente del Bosque. Sejak menggantikan, Luis Aragones usai Piala Eropa 2008 lalu, Del Bosque mempersembahkan 100 persen kemenangan. Dari delapan laga ( 4 di ajang Piala Dunia dan 3 laga ujicoba), Spanyol selalu menang. Hebatnya lagi, dari tujuh laga itu, Spanyol mampu mencetak 18 gol dan Cuma kebobolan sekali. Dalam pertandingan yang dilangsungkan di markas Sevilla, Estadio Ramon Sanchez Pizjuan kemarin dini hari, Spanyol mendominasi jalannya pertandingan. Dua gol tuan rumah dicetak top scorer Euro 2008, David Villa di menit ke-36. Gol kedua lahir dari aksi Fernando Llorente menit ke-83. Kemenangan ini memuaskan pelatih Vicente del Bosque yang awalnya diragukan bias melanjutkan sukses Luis Aragones. “Kami melanjutkan cara

Minggu 15 Februari 2009 (dini hari WIB) Watford v Chelsea SERI A Italia

bermain kami seperti yang sudah-sudah. Praktisnya kami tidak mengubah apapun. Hal terbaik tentang ini adalah cara kami bermain,” ujar Del Bosque seperti dilansir Reuters. Mantan entrenador Real Madrid ini juga memberi pernyataan soal diturunkannya Fernando Torres sampai menit ke-64 meski pelatih Liverpool Rafael Benitez mewanti-wanti dirinya soal kebugaran bomber tajam itu. “Fernando (Torres) bermain satu jam dan dia baik-baik saja. Tak ada masalah sama sekali. Yang menghawatirkan hanya Llorente,” sambungnya. Secara khusus Del Bosque juga memuji penamilan debutan, Gerard Pique. Pemain FC Barcelona itu adalah satu dari lima pemain yang dijadikan starter dan bertahan sampai akhir pertandingan. “Dia bermain sa-ngat baik. Ini bagus sekali. Dia masih muda, tapi dia punya pengaruh dan karakter. Dia sekarang masuk daftar bek tengah yang dimiliki Spanyol,” puji Del Bosque. Sementara itu, pelatih timnas Inggris, Fabio Capello, meminta maaf atas kekalahan Inggris di tangan Spanyol. Namun, ia juga mengaku memetik pelajaran berharga dari kekalahan 0-2 itu. “Kami bisa melakukan lebih baik. Saya minta maaf atas hasilnya, karena gol pertama adalah sebuah kesalahan,” ujar Capello. (ali)

friendly game

Minggu 15 Februari 2009 (dini hari WIB) Lazio v Torino Napoli v Bologna Minggu 15 Februari 2009 Atalanta v Roma Cagliari v Lecce Chievo v Catania Reggina v Palermo Siena v Udinese Genoa v Fiorentina Juventus v Sampdoria Senin 16 Februari 2009 (dini hari WIB) Inter v Milan Liga Primera Spanyol Minggu 15 Februari 2009 (dini hari WIB) Deportivo Cor. v Osasuna Real Betis v Barcelona Valencia v Malaga Minggu 15 Februari 2009 Athletic Bilbao v Recreativo Huelva Numancia v Real Mallorca Rac.Santander v Villarreal Sporting Gijon v Real Madrid Almeria v Real Valladolid Senin 16 Februari 2009 (dini hari WIB) Espanyol v Sevilla Atletico Madrid v Getafe

David Beckham

Bundesliga Jerman Sabtu 14 Februari 2009 (dini hari WIB) Hoffenheim v Bayer Leverkusen

rekor: Penampilan David Beckham yang ke-108 dengan timnas Inggris saat melawan Spanyol di stadion Ramon Sanchez Pizjuan, Sevilla kemarin.

Sabtu 14 Februari 2009 Koln v Karlsruhe SC Ein. Frankfurt v VfL Wolfsburg Hanover 96 v VfB Stuttgart Hertha Berlin v Bayern Munchen VfL Bochum v Schalke 04 Werder Bremen v Borussia M?gladbach Minggu 15 Februari 2009 Bor.Dortmund v Energie Cottbus Hamburg SV v Arminia Bielefeld

AFP PHOTO/PHILIPPE DESMAZES

berjibaku: Penyerang Inggris Emile Heskey (tengah) berjibaku dengan dua bek Spanyol Sergio Ramos (kiri) dan Raul Albiol dalam laga persahabatan kemarin. Inggris ditaklukkan Spanyol dengan skor 2-0.

Ancelotti Tolak Tawaran The Blues

untuk memenuhi ambisi MILAN-Guus Hiddink Chelsea. Tapi, Ancelotti memang sudah dinyamenolak kesempatan takan sebagai pengganti itu.Carletto (sapaan AnLuiz Felipe Scolari di celotti) punya reputasi kursi manajer Chelsea. menjulang di Italia. MesTapi, hanya hingga akhir ki hanya sekali membamusim ini. Selanjutnya, wa Milan tampil sebagai The Blues (julukan Chelscudetto di Serie A pada sea) akan mendatangkan 2003-2005, tapi di pentas manajer anyar pada Juni Carlo Ancelotti Eropa, Carletto punya nanti. prestasi yang mentereng. Pelatih AC Milan Carlo Ancelotti berada dalam daftar teratas Sesuai dengan ambisi The Blues. Selama sembilan tahun karirnya di manajer yang diinginkan Roman Abramovic, owner Chelsea. Ance- San Siro, Carletto tiga kali membawa lotti dinilai sebagai sosok yang tepat Paolo Maldini dkk tampil di partai

puncak Liga Champions. Kemudian, dua di antaranya mampu membawa pulang trofi Liga Champions (20022003 dan 2006-2007).Selain itu, Carletto juga mempersembahkan gelar juara Piala Dunia Antarklub pada 2007. Dengan curriculum vitae seperti itu, tidak heran Abramovic begitu meminati pelatih berusia 49 tahun itu. Tapi, dengan tegas Ancelotti menolaknya. “Satu-satunya klub yang mengajukan tawaran hanyalah Chelsea. Pada musim panas yang lalu, saya sudah bertemu dengan Roman Abramovic, tapi saya tidak ingin pergi dari Milan,”

Guus Hiddink

kata Ancelotti. Selain The Blues, ada klub lain yang berminat menjadikan Carletto sebagai pelatih, yakni raksasa Spanyol Real Madrid. Saat ini, status pelatih Juande Ramos hanya sebagai pelatih hingga akhir musim. Dan, Ancelotti adalah target utama. Dalam beberapa musim terakhir, Rossoneri yang berada di bawah besutan Carletto belum mampu kembali menjuarai Serie A ataupun Liga Champions. Performa Paolo Maldini dkk kerap kurang stabil dan dihuni oleh pemain-pemain di atas 30 tahun. (ham)

AFP PHOTO/PHILIPPE DESMAZES

Samai Rekor Moore Rekor baru ditorehkan David Beckham. Saat diturunkan pelatih Fabio Capello menggantikan Stewart Downing di awal babak kedua, mantan kapten timnas Inggris mencatatkan caps nya yang ke-108. Itu artinya, Beckham menyamai torehan Bobby Moore. Keduanya kini tercatat sebagai terbanyak kedua yang pernah membela timnas Inggris. Tapi dengan performanya yang dinilai masih layak, Beckham punya kans besar untuk meninggalkan torehan Moore. Sampai saat ini rekor caps terbanyak di timnas Inggris masih dipegang oleh Peter Shilton dengan 125 kali bermain. “Saya selalu mengatakan bahwa sangat membanggakan bisa seperti Sir Bobby Chalton dan Bobby Moore. Tentu saja

saya sangat bangga dengan capaian itu,” ujar Beckham.Dengan kondisinya saat ini, pemain yang sementara ini dipinjamkan LA Galaxy ke AC Milan itu berharap bisa menambah lagi koleksi caps-nya. “Saya sangat menikmati (karir) sepakbola saya, sepanjang saya enjoy dan tetap fit. Saya harap ini berlanjut,” katanya. Sayang, catatan penting karir Beckham itu harus dibarengi kekecewaan karena Inggris menyerah 0-2 dari tuan rumah Spanyol. “Spanyol terus menekan. Mereka menguasai bola dan memainkannya dengan bagus. Spanyol mencetak dua gol luar biasa. Gol pertama adalah penyelesaian yang cantik. Mereka layak menang. Kami akan berbenah,” cetusnya. (ali)


14

Pontianak Post

Domenech Kian Terjepit

sosok

Perpanjang Kontrak Gelandang gaek Manchester United Ryan Giggs masih akan bertahan di Old Trafford satu musim lagi. Itu terjadi setelah pemain asal Wales itu menyetujui perpanjang kontrak hingga Juni 2010 yang disodorkan Setan merah (julukan United). Pemain yang kini sudah berusia 35 tahun itu memiliki rekor penampilan 787 laga sejak bergabung ke United pada 1991 lalu. Dia terus menjadi bagian penting dari cerita sukses United, baik di pentas domestik, maupun di pentas Liga Champions. “Saya masih merasa fit dan bisa menikmati karir sepak bola saya hingga saat ini. Ini adalah sebuah tim yang dipenuhi pemain muda dengan semangat yang hebat di ruang ganti. Saya ingin menjadi bagian dari sukses United berikutnya,” kata Giggs. Selama membela United, Giggs merasakan 10 gelar Premier League, dua Liga Champions, empat Piala FA serta dua Piala Carling. Samnpai saat ini, dia telah memecahkan rekor penampilan terbanyak pemain United di Liga Champions sebanyak 759 laga melampaui Bobby Charlton. “Itu sungguh mudah baginya untuk berpuas diri setalah apa yang sudah dia raih bersama klub, tapi dia tidak melakukannya. Itulah yang membuat alasan klub ini tetap membutuhkan tenaganya dan menggunakan pengalamannya yang berharga,” ucap Sir Alex Ferguson, manajer United. Bukan hanya kiprahnya di lapangan yang membuatnya menjadi pemain favorit Sir Alex, tapi tingkahnya di luar lapangan yang tidak banyak polah. “Ryan benar-benar pemain yang sangat professional. Gaya hidupnya menunjukkan siapa dirinya sebenarnya,” puji pelatih asal Skotlandia itu. (ham)

Statistik Pertandingan Prancis Argentina 0 Prancis Argentina 2 4 Tendangan ke gawang 4 11 Tendangan melenceng 7 24 Pelanggaran 11 3 Tendangan penjuru 4 0 Offside 2 2 Kartu kuning 1 0 Kartu merah 0 2 Penyelamatan 4 42% Penguasaan bola 58% Hasil tujuh laga terakhir timnas Prancis : 11/02/2009 : Prancis v Argentina : 2-0 ( ujicoba) 19/11/2008 : Prancis v Uruguay : 0-0 (ujicoba) 14/10/2008 : Prancis v Tunisia : 3-1 (ujicoba) 11/10/2008 : Rumania v Prancis : 2-2 (Kualifikasi PD 2010) 10/09/2008 : Prancis v Serbia : 2-1 (Kualifikasi PD 2010) 06/09/2008 : Austria v Prancis : 3-1 (Kualifikasi PD 2010) 20/08/2008 : Swedia v Prancis : 2-3 (Ujicoba)

Jumat 13 Februari 2009

AFP PHOTO GERARD JULIEN

SIAP:Pemain Argentina Lionel Messi bersiap melakukan tembakan ke gawang Prancis.

Pelajaran Berharga MARSEILLE-Timnas Prancis kembali mendapat tamparan keras. Bermain di kandang sendiri, Stade Velodrome, tim Ayam Jantan kemarin dini hari ditumbangkan Argentina dengan skor 2-0. Ini adalah hasil mengecewakan kedua beruntun yang ditorehkan Prancis di rumah sendiri. Pada ujicoba sebelumnya yang dilangsungkan pada 19 November tahun lalu, Prancis ditahan imbang tanpa gol oleh Uruguay. Meski ini hanya pertandingan ujicoba, kekalahan di depan publik sendiri itu semakin menipiskan kepercayaan kepada kemampuan Thierry Henry dkk yang tengah berjuang menembus putaran final Piala Dunia 2010 Afrika Selatan. Sementara ini, Prancis yang tergabung di Grup 7 Zona Eropa tercecer di posisi ketiga klasemen sementara dengan poin 4 ( dari tiga pertandingan). Juara Piala Dunia 1998 itu tertinggal dari Serbia dan Lithuania yang menjadi pemuncak klasemen dan runner up sementara Grup 7 dengan poin sama 9 (dari

empat pertandingan). Posisi itu mengancam Prancis. Sebab, di zona Eropa yang mendapat jatah sembilan tiket, hanya juara grup yang langsung lolos ke putaran final. Sementara empat tiket lainnya diperebutkan delapan runner-up terbaik yang akan menjalani playoff dengan format home and away. Kekalahan di kandang ini tentu mengganggu kepercayaan diri Thierry Henry dkk yang segera melakoni laga lanjutan babak kualifikasi Piala Dunia 2010. Partai keempat Prancis yang akan dilangsungkan pada 28 Maret mendatang masuk katagori berat. Sebab, mereka harus melawat ke markas runner up sementara , Lithuania. Meski kembali menuai malu di kandang sendiri, pelatih Prancis Raymond Domenech tidak mau terlalu ambil pusing. Pelatih 57 tahun ini mengaku mendapatkan hal positif dari laga kemarin dini hari. “Kami mendapat pelajaran malam ini,” kata Domenech. Menurunkan kombinasi antara pemain

senior dan pemain muda ( debutan), performa Les Bleus ( sebutan timnas Prancis), sebetulnya tidak terlalu mengecewakan. Tapi mereka kecolongan oleh dua gol cantik tim tamu. Gol pertama Argentina dicetak Jonas Gutierrez menit ke-41 dan Lionel Messi mencetak gol khasnya di menit ke-83. Gol itu lahir setelah pennyerang FC BArcelona itu melakukan kerjasama satu dua dari lapangan tengah dengan Carlos Tevez.Messi yang dikerubuti empat pemain tuan rumah berhasil membawa bola ke dalam kotak penalty dan menuntaskannya dengan sontekan keras kaki kiri. “Ini pertandingan hebat dan kemenangan spesial karena Prancis punya tim sangat bagus. Kami baru saja mengalahkan runner up Piala Dunia ( 2006). Saya percaya kami telah memenangkan pengakuan yang memang layak kami dapatkan,” kata Messi. Kemenangan ini menjadi rekor sempurna bagi pelatih baru Argentina, Diego Maradona yang memulai tugasnya pada 19 Oktober lalu. (ali)

Kekalahan dari Argentina di kandang sendiri, membuat nasib pelatih Prancis, Raymond Domenech, kembali dalam tanda tanya. Setelah membawa Prancis pada maju ke putaran Piala Dunia 2006 lalu, performa timnas Prancis terus merosot. Penyebabnya antara lain pensiunnya beberapa pemain bintang ( senior) seperti Zinedine Zidane dan Lilian Thuram. Domenech dinilai gagal membangun kekuatan Les Bleus yang baru. Puncaknya adalah di Piala Eropa 2008 lalu. Prancis yang masuk daftar salah satu unggulan terhenti di babak penyisihan grup. Dari tiga pertandingan di babak penyisiahan, tak sekalipun Thierry Henry dkk meraih kemenangan. Prancis hanya sekali meraih hasil seri dan dua kali kalah. Gawang mereka bobal enam kali dan hanya sekali mencetak gol ke gawang lawan. Hasil di Piala Eropa itu sempat menggoyang kursi kepelatihan Domenech. Namun, meski mendapat kritikan tajam dari media dan beberapa pemain, Federasi Sepak Bola Prancis bergeming dan mem- Raymond Domenech beri kesempatan lagi bagi mantan pelatih OLympique Lyon itu. Tapi kepercayaan itu rupanya tak bisa dijawab dengan hasil meyakinkan oleh Domenech. Paska Piala Eropa 2008, Prancis sudah melakoni tujuh pertandingan ( 4 kali laga ujicoba dan tiga kali partai kualifikasi Piala Dunia 2010). Hasilnya, Les Bleus menang 3 kali, seri 2 kali, dan kalah 2 kali. Dalam dua pertandingan terakhir yang digelar di kandang sendiri, Prancis tak pernah menang. Total, sejak ditunjuk sebagai pelatih timnas Prancis pada Juli 2004 lalu, Domenech memimpin im besutannya bermain 33 kali ( tidak termasuk partai ujicoba). Hasilnya, Prancis menang 17 kali, seri 10 kali, dan kalah 6 kali.Tapi Domenech sepertinya tak menghiraukan tekanan yang ditujukan padanya. Mantan pemain Olympique Lyon, Paris Saint-Germain, dan Girondins Bordeaux itu menyatakan hanya ingin focus membawa Les Bleus. (ali)


Pontianak Post - Jumat 13 Februari 2009

15

Tak Lengkap dan Minimalis Pengukuhan pemusatan latihan nasional (pelatnas) Asian Martial Art dan SEA Games XXV/2009 berlangsung sangat minimalis di Gedung KON/ KOI kemarin. Tak ada tradisi penciuman bendera Merah Putih, tak ada pembacaan janji atlet, dan tak ada papan yang menunjukkan cabang olahraga pada barisan atlet yang diharapkan mewakili Indonesia nanti. Menegpora Adhyaksa Dault juga tak turut meresmikan pelatnas itu. Ketua Umum Rita Subowo menyatakan sudah mengirimkan udnangan, tapi hingga kemarin tidak ada kejelasan menyangkut ketidakhadiran dari Adhyaksa. Begitu pula pejabat teras Program Atlet Andalan (PAL). Tak satupun yang menampakkan batang hidungnya. Sebanyak 284 atlet terdaftar dalam pelatnas tersebut. Mereka berasal dari 22 cabang olahraga (cabor). Namun, kemarin hanya 16 cabor yang dikukuhkan. Enam cabor yang belum masuk dalam Surat Keputusan (SK)

pelatnas itu adalah tenis, panahan, bulu tangkis, sepak bola, angkat besi, dan panahan. Tapi, beberapa juga tak datang meski sudah di SK-kan, seperti voli indoor dan voli pantai. Sebagian besar Pengurus KONI Provinsi yang mendapatkan tugas menggeber pelatnas juga turut hadir. Justru yang tidak masuk akal, perwakilan KONI DKI Jakarta tidak muncul. Delapan KONI itu, Sumatera Utara, Riau, Sumatera Selatan, DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Timur, Kalimantan Timur dan Maluku juga tak seluruhnya menegtahui ada SK pemilihan lokasi pelatnas. “Kami tidak tahu ada SK itu,” ucap Irmantara Subagio, Kabid Binpres KONI Jatim yang turut hadir kemarin. Sementara itu, menurut Direktur Pelatnas Hendardji Soepandji pihaknya sedang tahap pembicaraan dengan KONI DKI Jakarta. Nantinya, sekaligus bakal ada surat resmi yang ditujukan kepada pemda sebagai penunjukkan untuk menggelar pelatnas. (vem/ado)

PBSI Tutup Pintu Bagi Vita

dok/Pontianak post

MUNDUR: Vita Marisa (kanan) mengundurkan diri dari pemain Pelatnas Cipayung.

JAKARTA-Pelatnas PB PBSI kehilangan salah seorang pemain ganda wanita terbaiknya. Itu setelah otoritas bulu tangkis tanah air itu menutup pintu bagi Vita Marissa untuk kembali ke Cipayung. Bahkan, untuk mengisi kekosongan pemain, mereka telah memilih empat pemain baru. PB PBSI menutup pintu bagi Vita untuk kembali dengan dalih mereka memenuhi apa yang diinginkan Vita sesuai dengan surat mundur yang dia ajukan Selasa lalu (10/2). ?Kami ikuti saja keinginan yang bersangkutan. Kalau memang Vita sudah tidak mau, dipaksapun hasilnya belum tentu baik nanti,? ucap I Gusti Made Oka, Wakil Ketua II PB PBSI, di Jakarta kemarin (12/2). Menurut Oka, waktu yang diberikan kepada pemain pelatnas, termasuk Vita untuk memikirkan nilai kontrak sudah

cukup lama, yakni mulai 5 Januari hingga 6 Februari lalu. Pihaknya justru heran kenapa Vita atau wakil klub dan pelatih yang menaunginya tidak segera memberikan konfirmasi kepada pengurus. “Kami harus segera mengambil keputusan supaya tidak merugikan program latihan untuk pemain lain,” tegas Oka. Menurutnya, persoalan ini sudah diketahui oleh Ketua Umum PB PBSI Djoko Santoso. Awalnya, Djoko meminta ada pembicaraan dengan Vita lagi, tapi pengurus yang mendapat tugas mengurus kontrak pemain memilih segera menyelesaikan persoalan itu. “Bila kesepakatan dilanggar itu sama saja artinya saya mempermalukan kepengurusan ini,” ucap dia. Oka tak sepakat dengan penilaian sejumlah pihak mengenai sikap pengurus yang kurang menghargai pemain,

termasuk Vita. “Tidak semua pengurus baru. Banyak yang sudah menjadi pengurus sebelumnya,” katanya. Menyangkut nilai kontrak, Oka menyesalkan sikap beberapa pemain yang menilainya terlalu kecil. Sebab jumlah yang diberikan kepada pemain itu merupakan jumlah bersih yang akan diterima pemain. Lagipula tak menutup kemungkinan jumlahnya bakal bertambah seiring adanya sponsor yang bisa masuk di kemudian hari. Untuk mengisi kekosongan yang ada, PB PBSI segera memanggil empat pemain. Selain untuk menggantikan posisi Vita, pemain anyar itu juga untuk menggantikan Hendra Aprida Gunawan dan Alvent Yulianto. “Saya percaya kepada pelatih yang ada di pelatnas sekarang. Mereka adalah tenaga terbaik yang kita miliki,” ucap Oka. (vem/ang)


16

Pontianak Post - Jumat 13 Februari 2009

GLEK, Grogiii... presentasi, pidato, atau tampil di depan panggung, itu tandanya kamu terserang grogi. Kok bisa sih kita grogi begitu? Ada banyak penyebab yang bisa bikin kita grogi di antaranya:

1. Takut.

Ini nih penyebab paling utama kita grogi. Grogi terutama disebabkan awalnya takut salah, takut nggak bagus, dan itu semua berasal dari negative thinking. Bahkan, ada juga orang yang grogi karena terpaksa melewati kerumunan orang.

2. Pengalaman masa kecil.

B

ahkan, seorang profesional pun tetap merasa grogi. Keringat dingin mengucur, pengen pipis me-

lulu, deg-degan terus. Rasanya, mendingan ada di bawah tanah deh. Kalau kamu merasa tandatanda seperti ini kalau pas harus

Remaja yang di masa kecilnya suka ditakut-takuti atau selalu disalahkan, pada saat dewasa akan menjadi orang yang selalu grogi.

3. Kurang gaul.

Remaja masih bisa dipupuk

Capricorn Minggu ini tampaknya kurang begitu bagus, dan kalau ada masalah, jangan mencari alasan untuk membenarkan tindakan Anda. Yang penting ambil tindakan untuk mengatasi persoalan yang ada. Keuangan akan banyak pengeluaran. Kesehatan jaga makanan saja. Asmara jangan mudah cemburu. Hari baik Selasa. Angka bahagia 4-8.

Aquarius Usaha lumayan lancar dan sebaiknya menyempatkan waktu untuk memikirkan rencana buat masa depan. Ingat, keluarga jangan sampai diabaikan. Selain itu, jangan terlalu keras terhadap orang di sekitar Anda. Keuangan jangan menjadi beban pikiran. Kesehatan waspadai kalau sakit perut. Asmara jaga kemesraan. Hari baik Kamis. Angka bahagia 3-9.

Pisces Jaga pembicaraan, jangan sampai menyakiti hati orang lain. Soal rezeki, syukuri apa yang telah diterima. Usahakan untuk lebih bergairah, sebab hasilnya akan lebih baik. Keuangan sejauh ini belum banyak perubahan. Kesehatan perubahan cuaca tidak menguntungkan. Asmara perlu lebih serius. Hari baik Minggu. Angka bahagia 5-6.

Aries Jangan berpikir negatif dan jika ada kabar yang kurang menyenangkan, cobalah untuk tabah. Minggu ini sedapat mungkin jangan membuat masalah dengan orang lain. Usaha perlu dipikirkan lebih serius. Kondisi keuangan agak pas-pasan. Kesehatan tidak stabil. Asmara lama tak jumpa membuat makin rindu. Hari baik Rabu. Angka bahagia 7-3.

Taurus Minggu ini semangat Anda sedang diuji dan bersiaplah menghadapi masalah. Baik buruk, keputusan tetap ada di tangan Anda. Usaha akan lancar bila ditekuni dengan serius. Kesehatan tidak ada gangguan serius. Keuangan hati-hati dengan pengeluaran yang cukup besar. Asmara tampak tenang. Hari baik Sabtu. Angka bahagia 7-5.

Gemini

untuk menghilangkan grogi, asal lebih banyak bergaul dan belajar. Dengan banyak bergaul, kita bisa memahami karakteristik orang yang akan kita hadapi. Jadi, kita tidak akan takut ketika harus tampil atau berbicara di depan orang banyak, karena kita telah memahami mereka.

4. Selalu ingin menjadi yang terakhir.

Ternyata, keinginan untuk tampil di posisi terakhir --entah waktu bernyanyi di atas panggung, bicara di depan orang banyak, atau ketika maju ke depan kelas-- bisa karena kita menilai diri sendiri tidak mampu. Salah satu faktor mengapa sebagian remaja Indonesia kurang maju karena dari secara psikologi aja dia selalu ingin ditempatkan pada posisi terakhir. Sebenarnya, kalau kita mendapat

1. Waktu lagi jalan-jalan di mal, kita ketemu beberapa teman cowok di kelas yang juga lagi jalan-jalan. Waktu kita tegur, mereka : a. Cuma say hi balik terus jalan lagi. b. Tegur balik, basa basi, terus kayak buru-buru gitu. c. Segera menghampin kita dan cukup lama ngajak ngobrol. 2. Di pesta ultah teman, kita dandan sekeren dan secantik mungkin. Kita sengaja beberapa kali mondar-mandir didepan kumpulan cowok-cowok. Reaksi mereka : a. Memuji kalau kita cantik banget malam itu. b. Cuma sekedar berbisik-bisik saja sambil lihat kita dari atas sampai bawah. c. Enggak ada yang peduli sama kita. 3.Anak-anak basket di sekolah lagi butuh banyak dana untuk bikin pertandingan gede. Kita sebagai ketua seksi olahraga di OSIS : a. Cuek saja, kan bukan hanya anak basket saja yang butuh dana, anak voli dan badminton juga butuh tapi enggak minta dana ke OSIS. b. Kita bersedia ngebantu cariin dana kalau diminta langsung dari mereka. c. Langsung menghampiri ketua ekskul basket dan dengan senang hati bersedia membantu mengumpulkan dana. 4. Kia baru saja beli rok yang menurut kita sih lucu banget. Waktu kita pakai di acara pensi, kata teman-teman cowok : a. “Kamu makin lucu, deh, pakai rok itu.” b. “Kalau badan kamu lebih kurusan, kamu pasti lebih cantik pakai rok itu.” c. “Gila, kamu, kok, kayak ondel-ondel gitu, sih, meriah banget!” 5. Sahabat kita bilang kalau ternyata kita suka diomongin sama kakak kelas terutama cowok-cowoknya, soalnya menurut mereka : a. Kita cewek yang asyik diajak ngobrol tentang apapun.

posisi terakhir, justru rasa grogi itu lebih banyak. ‘Pemahaman tersebut harus diubah.’ Tampil semakin awal, kita bisa semakin menyiasati. Kalau melihat dulu penampilan orang lain kita akan semakin grogi. Apalagi kalau yang tampil di awal lebih baik, maka kita akan semakin grogi. Sebaliknya, kalau yang tampil di awal kurang bagus dan dimarahi, itu juga akan membuat kita semakin grogi. Itu dapat membuat kita jadi semakin bingung, jadi takut tampil jelek atau malahan takut dimarahi.

5. Sulit menerima Kenyataan

Terkadang kita sering berpikir untuk melakukan sesuatu dengan sempurna. Saat kita melakukan sesuatu tidak sempurna dan orang menilai dia, maka dalam dirinya akan ada kekecewaan. Akibatnya, terkadang kita tidak mau kembali

b. Kita cewek yang cuma seru. Kalau diajak ngobrol soal pelajaran. c. Kita cewek yang sombong, karena ditegur pun kadang enggak senyum. 6. Karena lagi model rambut J-style, kita juga penasaran nyobain. Waktu datang ke sekolah dengan rambut baru, teman cowok kita komentar : a. Kita kayak korban mode, yang asal ikut padahal belum tentu pantas. b. Kita lebih cocok model rambut lain. c. Kita pas banget dengan model rambut itu. 7. Pas ngobrol bareng teman-teman cowok di kantin, kita : a. Cuek saja, ketawa ngakak dan bersendawa pun enggak masalah, cowok juga suka begitu. b. Berusaha untuk ngatur segala perlakuan supaya terlihat nyaman. c. Bertindak wajar saja, enggak terlalu cuek tapi juga enggak dibuat-buat. 8. Seperti biasa, malam Rabu waktunya kita kerja kelompok. Kali ini tempatnya di rumah Ari. Begitu sampai di rumahnya, kita : a. Membunyikan bel di depan pintu, kemudian mengucapkan salam. b. Teriak namanya saja di depan rumahnya, pasti dia langsung keluar. c. Langsung masuk ke dalam rumah, soalnya kita sudah tahu mereka pasti ngumpul di ruang tamu. 9. Kita tiba-tiba ditegur sama kakak kelas yang enggak kita kenal, padahal kita juga lagi buru-buru mau masuk kelas. Yang kita lakukan : a. Menyapa balik kemudian bilang maaf karena kita lagi buru-buru. b. Cuma senyum saja kemudian pergi begitu saja. c. Sama sekali enggak nengok, enggak kenal ini, kita justru makin mempercepat langkah kita.

Akan ada hasil baik jika Anda mau menekuni apa yang sebenarnya Anda sukai. Usaha memang terasa sedikit lesu, namun pertahankan semangat sebab peruntungan membaik di akhir minggu. Jaga kesehatan, mudah sakit. Asmara berjalan wajar-wajar saja. Keuangan ada sedikit masalah. Hari baik Kamis. Angka bahagia 8-5.

Cancer

mencoba untuk memperbaikinya. Kalau mau jujur nih, sebenarnya perasaan grogi adalah perasaan yang dimiliki oleh semua orang. Bahkan seorang profesional, MC yang paling andal, dan public speaker pun mempunyai perasaan grogi di lima menit pertama ketika tampil di depan umum. Namun, mereka bisa dan tahu caranya untuk menyiasati perasaan grogi tersebut. Semua itu bisa diatasi dengan cara mereka masing-masing. Seperti, ada presenter yang mengatasi rasa grogi dengan menyapa penontonnya atau sedikit melawak. Nah, untuk kamu yang ingin bisa mengendalikan grogi, tidak perlu terlalu tinggi mematok target. Wajar kalau merasa grogi pada menit-menit pertama. Itu tidak apa, itu adalah proses pembelajaran. Teruskan aja. Nanti dia akan menemukan style sendiri untuk mengatasi grogi. (*/mg)

Skor: a = 1, a = 3, a = 1, a = 3, a = 3, a = 1, a = 1, a = 3, a=3,

b = 2, b = 2, b = 2, b = 2, b = 2, b = 2, b = 2, b =2, b = 2,

c=3 c=1 c=3 c=1 c=1 c=3 c=3 c=1 c=1

Kalau skor jawaban kita: 9 - 15 : magnet lemah Wah, kayaknya susah banget bikin orang lain ngelirik atau suka sama kita. Kita terlalu cuek atau bahkan enggak friendly sama mereka. Itu yang bikin mereka juga jadi males deketin kita. Bisa jadi mereka ilfil sama kelakuan kita yang cuek banget atau kejutekan kita. Sudan saatnya kita introspeksi, mulai dari penampilan, sikap, juga harus lebih friendly sama orang lain. Tapi tetap be yourself ya! 16 – 21 : magnet standar Orang-orang suka berteman dengan kita, tapi enggak banyak. Abis kita biasa-biasa saja. Kita seperti cewek kebanyakan. Enggak terlalu spesial. Padahal kita bisa, Iho, bikin diri kita jadi lebih spesial di mata mereka. Coba saja dengan jadi lebih ramah dan menunjukkan kemampuan kita yang beda. 22 – 27 : magnet kuat Wow, ternyata kita memang menarik banget di mata orang banyak, termasuk cowok..ehm. Sikap kita yang baik banget, ramah sama orang, selalu mau bantu orang lain, penampilan yang gaya tapi enggak maksa bikin mereka kagum berat. Enggak heran, deh, penggemar kita bejibun! Yang paling penting, kita tetap low profile, supaya enggak dijauhin teman-teman. (*/kw)

Di tiap orang ada magnet tertentu yang bikin orang lain tertarik. Berapa ukurannya, itu yang kita enggak tahu. Yuk, kita cari tahu!

Hati-hati, sebab bisa muncul masalah di tempat kerja Anda. Yang harus Anda hindari, jangan membuat gosip mengenai orang lain yang tidak benar. Keuangan akan ada perbaikan yang cukup berarti. Kesehatan waspadai kalau sakit kepala. Asmara perlu sabar sebab tidak semuanya berjalan mulus. Hari baik Rabu. Angka bahagia 7-3.

Leo Kalau minggu lalu banyak kesibukan, minggu ini Anda bisa lebih santai. Namun jangan sampai Anda tidak mau tahu situasi yang ada. Keuangan kondisinya cukup stabil, namun usahakan untuk memperketat pengeluaran. Kesehatan hati-hati bila demam. Asmara perlu perhatian lebih serius. Hari baik Rabu. Angka bahagia 3-9.

Virgo Ada kesempatan bagus meningkatkan usaha. Yang penting minggu ini jangan mengumbar emosi. Semuanya akan membuahkan hasil bila dihadapi dengan sikap dewasa. Keuangan tak ada masalah. Kesehatan kurang prima. Asmara hendaknya lebih banyak melakukan pendekatan. Hari baik Jumat. Angka bahagia 4-6.

Libra Ada peluang yang cukup bagus di awal minggu ini. Wujudkan ide yang telah lama Anda pikirkan. Namun Anda perlu hati-hati terhadap orang yang berusaha merusak karir Anda. Keuangan ada kemungkinan memperoleh pemasukan besar. Kesehatan agak menurun. Asmara perlu lebih serius. Hari baik Senin. Angka bahagia 2-1.

Scorpio Apa yang menurut Anda baik, lakukan segera. Namun jangan mudah percaya pada orang yang memberi janji-janji muluk. Selain itu, Anda mesti hati-hati dengan pengeluaran finansial, sebab kondisi keuangan tidak terlalu baik. Kesehatan mudah merasa lelah, jaga kondisi. Asmara tenang-tenang saja. Hari baik Selasa. Angka bahagia 4-7.

Sagitarius Sebaiknya segera buat rencana yang lebih baik agar bisa membawa manfaat bagi usaha yang Anda kerjakan. Ada kesempatan untuk meningkatkan karir Anda. Keuangan bagus, saat yang tepat melakukan perluasan usaha. Kesehatan cenderung menurun, jangan diremehkan. Asmara perlu saling percaya. Hari baik Kamis. Angka bahagia 2-9.

MABES

x -presi: Graha Pena Pontianak, Lt. 5

MODEL : rosady, risk & aris (sanggar lamoda)

FOTO : shando safela

grafis : sigit

LOKASI : STUDIO TEKNIK FOTO II GAJAHMADA

e-mail: redaksi@x-presi.com


gemerlap Status Penahanan dunia

Pontianak Post O

Jumat 13 Februari 2009

17

PENAHANAN DI POLDA SEKADAR TITIPAN

TAHUN ini merupakan tahun kebahagiaan buat Cici Paramida. Alasannya, tahun ini juga, pedangdut yang sudah berusia kepala tiga itu akan dipersunting pengusaha. Sebelumnya, berhembus kabar, calon suami Cici adalah pengusaha rokok asal Kudus. Namun, saat ditemui di Bandara Soekarno - Hatta, Cengkareng, Tangerang, kemarin, Cici membantah kabar itu. “Dia memang orang Jawa tapi bukan dari Kudus. Pengusaha apa yah, ntar aja deh,” kata Cici. Soal apakah calon suaminya lajang atau duda, Cici tak ambil pusing. “Mau duda atau bujangan nggak masalah, yang penting single, bukan punya siapa-siapa, ujarnya. Mengenai Kabar akan menikah di Mekkah, Cici tak membantah. “Kalau keinginan saya yah menikah di Mekkah, sekalian ingin mengajak keluarga ibadah,” ucapnya. Sayangnya, hingga kini Cici belum mau memperlihatkan calon suaminya itu. Baik foto atau pun ketika dia bersama-sama calon suami, dan kepergok sama wartawan. sen/hds

CICI PARAMIDA

Kebahagiaan Menikah di Mekkah

Marcella Diklarifikasi MASALAH pemindahan Marcella Zalianty, hari Rabu kemarin memang sempat agak membingungkan. Setelah dicoba untuk mengklarifikasi masalah ini, akhirnya Kabid Humas Polda, Kombespol Zulkarnaen, bersedia memberikan klarifikasi berita pemindahan Marcella Zalianty yang simpang siur ini. Ditemui di Polda, Kamis 12 Februari 2009, Kombespol Zulkarnaen mengatakan, “Sejak kemarin Rabu, penyidik dari Polres JakPus memberi tahu bahwa sesuai dengan surat dari Kejaksaan Jakarta Pusat, kasus Marcella sudah P21. Maka kemarin seharusnya sudah diserahkan kepada jaksa” terangnya. Menurutnya, penahanan Marcella di Polda Metro Jaya saat ini sekedar tahanan titipan. “Dan sah juga, karena Polda juga punya rutan,” jelasnya. Namun, polisi tidak bisa memastikan sampai kapan penahanan tersebut. “Polisi tidak bisa memastikan sampai kapan, karena ketentuannya Kejari yang

Marcella Zalianty

bisa berwenang menahan,” jelasnya. Sesuai prosedur, setelah P21, kasus Marcella sudah menjadi tanggung jawab Jaksa Penuntut Umum bukan kepolisian. “Saya juga tanya ke biro penahanan tentang status Marcella, dan statusnya saat ini tahanan titipan di Polda,” im-

buhnya. Kelanjutan kasus ini sudah dilepaskan dari polisi dan beralih ke kejaksaan. “Kalau dari pihak kepolisian, publik bisa percaya di sini tidak ada perbedaan perlakuan. Sama saja semua,” tegasnya. Namun saat ditanya tentang adanya isu pelecehan yang sempat terlontar, Zulkarnaen menanggapi dingin, “Saya sungguh tidak mengerti tentang hal itu.” Sementara itu, setelah mendengar kabar bahwa putrinya dipindahkan, Tetty Liz Indriaty, Kamis 12 Februari, kembali datang ke Polda untuk menengok Marcella Zalianty. Kedatangan Tetty ini juga sekaligus untuk memastikan kondisi putrinya yang kabarnya sedang sakit ini. “Saya datang untuk memastikan keadaannya saja, jujur dia sedang sakit panas. Karena kejadian kemarin bener-bener nyata dan mengejutkan, dia dipindah tanpa pemberitahuan dan tidak membawa sehelai barang pun,” katanya. (kpl/*)

Valentine Day with DJ Dewi Yang Biztro Diskotik, 13 Februari 2009 Malam valentine merupakan malam yang ditunggu-tunggu para kaula muda, banyak cara yang dilakukan untuk mengungkap kasih sayang kepada yang di kasihi. Untuk itu dalam rangka hari valentine tahun ini Diskotik Biztro kembali menghibur para dugem mania di kota ini, tak tanggung-tanggung Biztro menghadirkan DJ Dewi Yang. DJ cantik yang tentu saja tak diragukan lagi kehandalannya dalam menghibur para dugem mania sekalian karena pengalaman yang telah malang melintang di dunia per DJ an. DJ Dewi Yang pernah main di beberapa club dan kota besar seperti : Matra, Marimba, Palladium, Grundbase, MG Top 1 Jakarta, Planet 2001, Dakota (bandung) Meteor, Kantor, 777 Surabaya, Melinda, Sukabumi, Antlanta

Cirebon, Grand MileniumBangka, Terminal 162 Karawang, V3 Pekanbaru, Lotus Bangka, Akasaka Bali, Pinisi Balikpapan, New Dewata Bali, Rayano Cirebon, Grand City Sukabumi, Metor Lampung, Coal Café Banjarmasin, DJ Club Bogos, M Club Makasar, Tedy Beach Kupang, Barito Grand Banjarmasin, bahkan di MP (Riau) dan Starqueen ( Semarang).

Saat ini DJ Dewi Yang berkiprah di Monggo Mas Club, 1001 IEC dan Pool Hauz Jakarta. Melihat record mainnya diatas, tentu tak diragukan lagi pengalaman dan kepiawaiannya dalam menemani malam valentine para dugem mania sekalian. Oleh sebab itu saksikan penampilan sang DJ cantik Dewi tanggal 13 Februari 2009 hanya di Diskotek Biztro. (biz)


HALO PUBLIK

18

Valentine, Budaya yang Kebablasan? VALENTINE Day adalah hari yang dinanti-nanti oleh kalangan pemuda dan remaja yang biasa disebut “Hari Kasih Sayang”. Yang dirayakan pada tanggal 14 Februari setiap tahunnya oleh orang-orang Barat. Valentine Day amat popular di dunia dan merebak di pelosok Indonesia bahkan Kalimantan Barat. Tanggal 14 Februari 2009 akan segera tiba, dimana banyak kita temui jargon-jargon (simbol-simbol atau iklan-iklan merupakan wujud demi untuk mengekspos (mempromosikan) Valentine. Berbagai tempat hiburan bermula dari diskotik (disko / kelab malam), hotel-hotel maupun kelompok-

kelompok kecil, ramai yang berlomba-lomba menawarkan acara untuk merayakan Valentine. Masyarakat Indonesia, terutama kalangan remajanya, telah kebablasan dalam memaknai dan merayakan Valentine Day tersebut . Hari yang diperingati setiap 14 Februari itu telah dimaknai sebagai hari untuk berpesta dan berbuat hal yang tidak bermanfaat. Selama ini, sering terjadi pemaknaan dan penyikapan yang menyimpang oleh kalangan pemuda dan remaja. Tujuan untuk menciptakan berbagi dan ungkapan kasih-sayang di persada bumi ini adalah baik, tetapi tak harus menunggu datangnya Valentine

Kecewa Kinerja RSUD Sudarso

Day, tak harus pula diisi dengan hal-hal negatif yang melanggar norma masyarakat dan agama. Karena itu, sebaiknya acara Valentine itu tidak perlu diadakan khususnya bagi pemuda atau remaja karena dampaknya akan membuat rusak generasi muda yang ingin mengapresiasikan kasih sayang mereka. Padahal bukan hari Valentine saja kasih sayang itu di curahkan untuk orang yang kita cintai, tapi setiap hari dan setiap saat untuk kedua orang tua, keluarga dan orang kita sayangi. Syahroni Marsam Wakil Ketua PC. IPNU Kota Pontianak

Nasib Kami SDM “Sampah” Pekan Abdi Masyarakat KBI KETIKA Kabupaten Kayong Utara (KKU) terbentuk, besar harapan setiap lapisan masyarakat KKU agar kabupaten baru ini dapat membawa perubahan. Diakui atau tidak yang paling nyata diharapkan dari adanya kabupaten baru adalah terbukanya lapangan kerja yang dapat menyerap tenagatenaga kerja dari SDM KKU. Harapan ini sungguh faktual melihat kenyataan bahwa SDM KKU yang tergolong usia kerja sangat banyak, namun memang tidak tertampung. Keberadaan kabupaten baru dengan berbagai instansi baru menjadi peluang untuk itu. Meskipun kenyataannya, ternyata SDM KKU tetap terpinggirkan dan kalah berkompetisi dengan SDM yang lain. Faktor standar pendidikan yang tidak memenuhi syarat kerap menjadi halangan atau kendala besar, karena memang SDM KKU masih tertinggal jika dilihat dari strata pendidikan. Posisi di dunia birokrasi seperti PNS menjadi primadona, dan untuk kasus satu ini, dengan lapang dada SDM KKU harus kalah berkompetisi. Akhirnya pada lowongan-lowongan yang ada di berbagai instansi tersebut, dengan terpaksa dan amat menyedihkan,…terpinggirkanlah SDM KKU sebagai penonton di tanahnya sendiri. Ketika peluang honorer daerah terbuka,

berjubelan SDM KKU antri untuk mengadu nasib dan keberuntungan, tapi kenyataanpahitlagilagi harus diterima, SDM KKU harus kalah dan minggir lagi. Akhirnya ada yang berkata, “pemekaran ternyata bukan untuk kami, tapi pemekaran untuk mereka pejabat yang kebetulan dapat durian runtuh posisi bagus di KKU dan elit politik, serta untuk anak beranak kaum kerabat mereka.” Pemekaran tak dapat mengubah nasib kami jadi lebih baik, kami tetap saja penonton dan penganggur yang hanya mampu melihat orang-orang lain bekerja, mencari posisi atas nama kabupaten kami. Secara satiris ada yang berkata, “jangankan jadi pegawai, jadi honorer tukang antar surat, honorer tukang sapu, honorer tukang jaga, honorer tukang bikin kopi dan teh, honorer tukang tebas-pun kami dianggap tak layak. Mungkin memang kami orang-orang yang dianggap SDM sampah yang tak pantas jadi apapun untuk berbuat di tanah kami sendiri.” Masih untunglah kalau ada sebidang tanah untuk kembali jadi petani, atau sebuah sampan dan jala untuk kembali jadi nelayan. Nasib…nasib! Amat Jendol Warga KKU yang kurang beruntung

KOMUNITAS Bengkel Intelektual (KBI) Pontianak mengadakan Pekan Abdi Masyarakat di Dusun Pakana, Desa Tunang Karangan, Kabupaten Landak tanggal 25-28 Februari 2009. Peserta kegiatan ini dibatasi 15 orang dari seluruh mahasiswa yang ada diperguruan tinggi swasta dan negeri di Kota Pontianak dikarenakan beberapa pertimbangan di lapangan. Kegiatan ini adalah sebagai wujud dari kepedulian mahasiswa yang terhimpun dalam KBI Pontianak terhadap kehidupan sosial khususnya Tri Dharma Perguruan Tinggi. Peran dalam masyarakat ini tentu banyak macamnya, tapi yang terpenting adalah bagaimana setiap kegiatan mahasiswa tersebut bisa efektif, efisien dan relevan dengan keadaan masyarakat tersebut. Dusun Pakana merupakan sebuah daerah yang terisolir disebabkan karena fasilitas infrastruktur yang tidak memadai seperti jalan. Jumlah penduduk sesuai keterangan ketua RT adalah 25 KK yang kesemuanya adalah muallaf. Dengan keadaan yang terisolir tersebut dan juga tidak ada

Pontianak Post Jumat 13 Februari 2009

sebuah lembaga pendidikan disana, maka dirasa perlu oleh KBI Pontianak untuk merealisasikan sebuah kegiatan yang bermanfaat bagi masyarakat. Pekan Abdi Masyarakat yang dilaksanakan selama sekitar 5 hari ini bertujuan untuk pembinaan muallaf, bimbingan TPA, dan Bimbingan belajar sekolah. Selain mengadakan pembinaan dan pengajaran, KBI Pontianak juga akan menyalurkan bantuan dari para donatur berupa buku-buku, Al-Qur’an, Iqra’, sajadah, dan bantuan lain yang memang diperlukan. Pengadaan barang-barang tersebut didapat dengan cara penyampaian proposal ke instansi-instansi pemerintah dan swasta ataupun bantuan dari pihak-pihak lain sebagai dermawan. KBI Pontianak mengucapkan terima kasih terhadap semua pihak yang telah memberikan bantuan, mudahmudahan Tuhan YME mencatatnya sebagai amal kebaikan. Terima kasih Eko Sulistio. D Ketua Pelaksana

Pembaca Pontianak Post punya halaman khusus untuk menumpahkan unek-unek, pendapat, problem perkotaan, pelayanan publik atau apa saja yang berkaitan dengan denyut kota. Namanya Halo Publik. Ungkapkan persoalan Anda itu dengan singkat dan jelas, maksimal 200 kata.

INFO

Kirim ke redaksi Pontianak Post di Graha Pena Pontianak Jalan Gajahmada 2-4 atau email ke redaksi@pontianakpost.com. Tulis alamat lengkap disertai fotokopi identitas diri dan telepon Anda.

SEMINGGU yang lalu keluarga saya masuk ke RSUD Sudarso dengan keluhan sakit di perut dan panas tinggi. Setelah diperiksa di IGD dan difoto dinyatakan ada luka di usus dan harus dikuras, serta harus dirawat. Untuk mendapatkan kamar perawatan susahnya minta ampun (mungkin kami orang susah). Untung dengan bantuan salah satu perawat yang kami kenal dapatlah keluarga kami yang sakit masuk ruangan. Tetapi setelah seminggu tidak ada perubahan dan dokter hanya datang 1 kali saja dan dengan entengnya sang dokter berkata, “Ini bukan penyakit luka usus, tidak mungkin usus, tapi sepertinya hepatitis dan harus difoto lagi”. Betapa susahnya kami karena kalau foto lagi berarti uang lagi. Bagaimana hasil foto pada saat masuk kemarin bisa menyatakan luka usus dan harus dikuras dengan obat-obat yang sangat mahal dan tiba-tiba hasil foto tersebut dimentahkan oleh dokter. Dengan sangat terpaksa kami mempersilahkan keluarga kami tersebut untuk difoto ulang dan hasilnya sampai saat

ini kami belum diberitahu. Mohon kepada pimpinan baru RSUD, agar dibenahi cara kerja staff perawat dan dokter dibawah wewenang Anda. Keluhan ini bukan yang pertama dan terparah, masih banyak kasus pasien yang salah rawat hingga lewat/ meninggal dunia. Terima kasih atas dimuatnya keluhan kami ini. Semoga RSUD kita tercinta dapat menjadi tempat rujukan idaman bagi masyarakat Pontianak dan Kalbar pada umumnya. Agus Dwipayana Kotabaru

Hati-hati BFI Finance KAMI sebagai nasabah dari BFI Finance sangat kecewa sekali dengan pelayanan dari BFI Finance Cabang Pontianak yang berkantor di jalan Imam Bonjol. Kasus yang kami alami benar-benar merugikan bagi kami sebagai nasabah. Karena BFI Finance cabang Pontianak telah menipu kami dengan iming-iming yang awalnya menyenangkan. Bermula dari tawaran petugas pemasaran yang memberikan penjelasan sangat menarik, dimana dalam penjelasan dari yang bersangkutan, kami dapat keringanan 1 (satu) bulan dari perikatan yang ada. Ternyata setelah berjalan satu tahun , kami dipaksa harus tetap membayar sesuai dengan perikatan yang telah disepakati. Jelas bahwa pihak BFI Finance telah “menipu” kami sebagai

konsumen. Iming-iming yang awalnya disampaikan oleh bagian pemasaran ternyata hanya omong kosong belaka. Disamping itu pihak BFI Finance sama sekali tidak ada toleransi dengan keterlambatan, terlambat satu hari saja sudah dikenakan denda. Keadaan seperti ini jelaslah sangat tidak menyenangkan bagi kami sebagai nasabah. Maka kami berpesan kepada calon nasabah BFI Finance untuk berhati-hati terhadap lembaga ini. Semoga pengalaman kami ini tidak akan menimpa kepada calon nasabah ataupun masyarakat luas.yang akan berurusan dengan BFI Finance Cabang Pontianak. VB. Apsara, Siantan Hulu Pontianak.


Pontianak Post

Opini

Jumat 13 Februari 2009

19

editorial

Perang Terbuka Elite Politik Menjelang pelaksanaan pemilu tahun ini, publik kian sering disuguhi ‘’perang terbuka’’ antarelite politik. Dari ‘’serangan yoyo’’ Mega kepada pemerintahan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, statemen Jusuf Kalla tentang konvensi Partai Golkar yang sempat digelar karena ketua umumnya kala itu (Akbar Tandjung) terjerat kasus hukum, hingga statemen wakil Ketua Umum Partai Demokrat Ahmad Mubarok yang membikin permisalan Partai Golkar hanya akan mendulang suara 2,5 persen pada Pemilu 2009 ini. Sungguh, sebagai bangsa, kita patut menyayangkan hal itu. Peristiwa itu secara gamblang memberikan gambaran betapa tidak dewasanya para elite politik di negeri ini. Demi meraih target politik partai dan dirinya, mereka rela menanggalkan kesopanan, kesantunan, dan etika. Memang, pada alam demokrasi, kritik bukanlah hal yang layak ditabukan. Namun, itu bukan berarti kesopanan dan ke­ santunan layak ditanggalkan. Kesantunan dan etika dalam menyampaikan kritik atau statemen tetap harus diperhatikan. Boleh saja seorang politikus seperti Megawati memamerkan ke­unggulan diri dan partainya. Namun, sangat tidak pantas bila bersamaan dengan itu, dia menggeber kekurangan pihak lain. Karena bila itu yang dilakukan, pepatah, ‘’gajah di pelupuk mata tidak kelihatan, semut di seberang lautan kelihatan,’’ akan otomatis berlaku. Sekali lagi, itu bukan berarti pintu kritik harus ditutup. Untuk masalah-masalah yang terkait kepentingan publik, kritik memang sangat ‘’halal’’, bahkan perlu dilakukan. Hanya, itu harus dilakukan dengan tetap mengedepankan kesopanan dan etika. Apalagi bila persoalan tersebut tidak menyangkut kepen­ tingan publik, seperti statemen Kalla tentang konvensi Partai Golkar dan pernyataan Mubarok tentang permisalan Golkar hanya meraih suara 2,5 persen pada pemilu mendatang. Itu jelas kurang pantas dilakukan. Sebagai orang yang kini menggendalikan Partai Golkar, boleh saja Kalla kurang sreg dengan model konvensi calon presiden yang pernah dilaksanakan pendahulunya, Akbar Tandjung. Tapi, bila alasan penolakan itu dikaitkan dengan posisi Akbar yang pernah tersangkut kasus hukum, jelas kurang enak didengar. Itu menyakitkan bagi yang tersentil (Akbar) dan terdengar tidak logis dan mengada-ada. Rasanya akan lebih pas bila Kalla mengungkapkan alasan lain yang lebih masuk akal. Semisal, konvensi terbukti tidak efektif mengantarkan kemenangan Golkar meraih kursi RI 1 atau alasan lain. Bila itu yang ditempuh, bisa dipastikan ‘’perang terbuka’’ dengan Akbar seperti saat ini tidak terjadi. Begitu juga Ahmad Mubarok. Sebagai pentolan Partai Demokrat, boleh saja dia memiliki keyakinan tinggi tentang kans besar SBY dalam meraih kursi presiden pada pilpres mendatang. Dan, karena keyakinannya itu, boleh pula dia membuat persyaratan tinggi terhadap sosok yang akan mendampingi SBY dalam pilpres itu. Namun, jelas tidak pas bila dalam rangka otak-atik itu, dia membuat permisalan yang berbau meremehkan partai lain. Memang itu sekadar permisalan. Tapi, tetap saja kurang enak didengar bila perumpamaan itu mengandung unsur merendahkan. Bangsa ini masih dihadapkan pada segudang persoalan. Rakyat butuh pemimpin yang bisa memberikan harapan, cerdas mencari terobosan, lihai membawa bangsa ini terhindar dari krisis dan keterpurukan, serta peka terhadap kebutuhan rakyatnya. Bukan pemimpin yang hebat dalam melakukan serangan maupun olok-olokan terhadap lawan-lawan politiknya! (*)

gagasan

Tahajjud Menghantarkan Kepada Kemenangan SEJARAH mencatat, bahwa kebangkitan dan kemenangan umat Islam tidak saja diperjuangkan dengan keringat dan darah. Tetapi juga dengan linangan air mata tahajjud. Inilah yang Allah dijanjikan dalam QS Al Isra 79. “Sungguh terbukti bahwa maqaman mahmudan ‘ kedudukan terpuji ‘ diraih oleh umat Islam. Dua pertiga bumi dikuasai. Azan menjadi nada musical terindah selama tujuh abad lamanya. Inilah kedahsyatan qiyamul lail, “ kilah M.Arifin Ilham dalam naskahnya’ Tahajjud‘. Betapa banyak kelompok yang lemah atau sedikit jumlahnya, tetapi berkualitas (mukmin) mengalahkan kelompok yang banyak, tetapi sekedar kuantitas (kafirun, munafikin, fasikun, musyrikun) dengan izin Allah (Al Baqarah 249). Ibnu Katsir dalam tafsirnya menjelaskan kondisi Nabi SAW pada malam perang Badar antara lain katanya, “Pada saat perang Badar, Rasulullah SAW bermalam dalam keadaan salat di bahwa pohon. Dalam sujudnya, beliau mengucapkan doa “Ya hayyu ya qayyum. Ya Allah janganlah Engkau tinggalkan aku, ya Allah, janganlah Engkau biarkan aku sendirian, ya Allah janganlah Engkau hinakan aku. Ya Allah kaum Quraisy yang akan aku perangi ini benar-benar telah sampai pada puncak keangkuhan dan kesombongannya, mereka membantah dan men-

dustakan Rasul-Mu. Ya Allah, pertolongan-Mu yang telah Engkau janjikan kepadaku itulah yang aku harapkan. Ya Allah, sesungguhnya saya menyenandungkan ( menagih ) jaminan dan janji-Mu. Ya Allah, jika Engkau mau, Engkau bisa saja tidak disembah!“. Beliau ulang terus menerus sambil menangis memohon kemenangan kepada Allah SWT. hingga waktu subuh“. Rasulullah SAW berdoa te­ rus menerus sampai surbannya melorot. Melihat hal itu Abu Bakar segera mendatanginya, mengambil kain surbannya itu, mengembalikannya ke bahu beliau, dan mengenakannya kembali ke tubuh beliau dari belakang. Abu Bakar pun berkata “Wahai Nabi Allah, cukuplah rintihanmu kepada Allah , karena Dia pasti akan memenuhi janji-Nya padamu“. Doa Rasulullah SAW dijawab Allah dengan firmanNya, “Ingatlah, ketika kamu memohon pertolongan kepada Tuhanmu, lalu diperkenankanNya bagimu’’ Sesungguhnya Aku akan mendatangkan bala bantuan kepadamu dengan seribu malaikat yang datang berturut-turut“. ( Al Anfal : 9 ). Pada saat pasukan Adikuasa Romawi pada waktu itu cerai berai oleh gempuran kaum Muslimin yang jumlahnya le­ bih sedikit dan dengan persenjataan yang seadanya, kaisar Romawi Heraclius dengan

Oleh Uti Konsen UM

penuh penasaran dan heran, bertanya kepada pasukannya “Apa yang menyebabkan kalian tercerai berai menghadapi mereka, padahal jumlah mereka itu lebih sedikit dibanding kalian? “Seorang pembesar Romawi paling senior berkata “Karena mereka itu senantiasa melakukan doa di malam hari ( qiyamul lail ) dan berpuasa pada siang harinya “. Ketika kaisar Heraclius dalam perjalanan pulang menuju ibukota kerajaan Romawi, ia bertanya lagi kepada salah seorang tentaranya yang pernah menjadi tawanan kaum muslimin. ”Ceritakanlah kepadaku tentang kaum muslimin itu, bagaimana ia bisa mengalahkan kita? “ Sang tentara itu menjawab, “Saya akan mengabarkan kepada Tuan, seolah-olah Tuan melihat mereka langsung. Mereka itu adalah tentara – tentara yang gagah perkasa di siang hari, namun mereka itu adalah laksana pendeta di malam hari. Mereka tidak makan apa yang ada di tangan mereka, kecuali hanya sekedarnya.

Mereka tidak masuk (kemana pun) melainkan mengucapkan salam terlebih dahulu. Mereka akan menunggu orang-orang yang memerangi mereka, sampai orang-orang itu datang kepada mereka!”. Mende­ ngar penuturan tentaranya itu, kaisar Heraclius pun berkata, “Jika kamu katakan itu benar, pasti mereka itu akan mampu mengusai tempat di mana dua kakiku ini berpijak (wilayah kekuasaan) “. Simak pula kisah berikut yang juga mirip. Ketika imperium raksasa dunia lainnya, yaitu Persia juga tumbang oleh kekuatan umat Islam yang baru muncul, Raja Persia mengirim utusan untuk meminta bantuan kepada Kaisar Cina. Denga keheranan, Kaisar Cina bertanya, “Apa gerangan kekuatan istimewa tentara Islam? “. Utusan Persia itu menjawab, “Malam bagaikan pendeta dan siang laksana singa Tuhan “.Maknanya, di malam hari mereka menjalin hubungan mesra dengan Allah. Siang mereka sebagai pejuang yang gagah berani. Al Qadhi Bahaudiin berkata, “Shalahuddin Al Ayyubi mendengar bahwa musuh benarbenar datang untuk menyerang kaum muslimin atas pada saat telah dekat masa dilmulainnya peperangan dengan tentara musyrikin, ia terjaga sepanjang malam berfikir keras tentang urusan kaum muslimin. Sambil sujiud ia berdoa

kepada Allah seraya berucap “Wahai Tuhanku, aku telah mengupayakan segala usaha yang bersifat duniawi untuk menolong agama-Mu, namun tak ada lagi yanhg tersisa kecuali bergantung kepada-Mu. Engkaulah yang mencukupiku, karena Engkaulah sebaik-baik Dzat yang diserahi urusan“. Al Qadhi melanjutkan penuturannya, “Saya melihat de­ ngan mata kepala saya sendiri, Shalahuddin Al Ayyubi bersujud dengan air mata membasahi pipi dan tempat sujudnya. Saya tidak mendengar apa yang diucapkannya, hanya saja belum sampai habis hari itu, melainkan datang berita-berita kemenangan kaum muslimin atas musuh “ (Buku Dahsyatnya Doa di Tengah Malam oleh Ust.Syamsuddin Noor). Konon, setiap malam pada saat lewat tengah malam ,Shalahuddin Al Ayyubi sebagai Panglima Perang, keluar untuk meyakini apakah anggota pasukannya melaksanakan salat tahajjud atau tidak. Bagi tentara yang tidak salat tahajjud pada malam itu, maka ia tidak diikut sertakan dalam peperangan. Alasannya “ Saya khawatir hal itu merupakan hijab ( terhalangnya ) datangnya pertolongan Allah, “ujarnya. Rasulullah SAW bersabda, “Raihlah kemenangan dan kemuliaan dengan bangun salat malam saat manusia lelap tidur“. Wallahualam. **

Guru, Model Pembelajaran BSI Caleg Putra Daerah Bukan Jaminan Pilih Putra Daerah Asli, Jangan Lupa Nomor 3 Putra Daerah, Pastikan Anda Memilih Putra Daerah Asli, dan lainlain. Begitulah, antara lain, bunyi kampanye di berbagai poster, baliho, atau spanduk para calon legislatif (caleg) kita. Semua memang ingin menjunjung dan menomorsatukan putra daerahnya masing-masing untuk jadi wakil rakyat di dewan. Namun, apakah isu putra daerah jadi jaminan bahwa mereka akan dapat menyelesaikan persoalan daerahnya yang kian rumit? Banyak di antara mereka yang mengaku putra daerah di DPR. Namun realitanya, mereka tidak sanggup memunculkan kinerja parlemen yang baik dan jujur. Dengan kata lain, isu putra daerah semestinya tidak jadi fokus utama dalam memilih para caleg. Justru, yang harus diutamakan ialah mencari caleg yang jujur dan bebas KKN.

Pojok

WISNU WIDJAJA, Jl Sindoro I/16, Kalibuntu, Panggung, Tegal

Balita Kalbar Kurang Gizi *Kasihan… Pemkot Bangun Televisi Pendidikan *Isinya pasti yang mendidik

Pawang

Pontianak Post

Dalam pembelajaran Bahasa dan Sastra Indonesia (BSI) di sekolah, guru memberikan kontribusi yang sangat signifikan bagi keberhasilan siswa. Walaupun sekolah mempunyai kurikulum yang baik, sarana dan prasarana yang lengkap, siswa yang pandai dan cerdas, tetapi guru kurang memiliki kemampuan dan kecakapan BSI, pembelajaran itu gagal. Sebaik apa pun kurikulum, sarana-prasarana yang lengkap, anak-anak yang kreatif, jika tidak ditunjang kompetensi guru, kemampuan berbahasa siswa tetap gagal. Guru BSI tidak hanya me­ nguasai konsep-teori, dan materi ajar. Guru harus memiliki kemampuan dan kecakapan berbahasa, sehingga menjadi model bagi siswa. Tujuan pembelajaran BSI bukan sekadar menguasai konsep-teori melainkan supaya siswa cakap dan terampil berbahasa. Pembelajaran BSI di sekolah saat ini masih menekankan konsepteori yang berorientasi pada kognitif. Pengetahuan diperlukan siswa untuk membantu kelancaran dalam berbahasa. Siswa memiliki banyak pengetahuan BSI, tetapi tidak cakap dan trampil dalam berbahasa. Paradigma ini diubah karena pembelajaran BSI tidak terarah pada hakikat dan tujuannya. Pembelajaran BSI sangat

penting dalam kehidupan siswa. Dengan bahasa siswa dapat menyampaikan ide, gagasan, pendapat, perasaan dalam berkomunikasi sehari-hari. Melalui aspek menyimak, berbicara, membaca, dan menulislah, siswa dapat mempelajari ilmu pengetahuan. Akan tetapi, dalam pembelajaran BSI keempat aspek itu belum mendapat porsi yang maksimal. Siswa masih diajarkan konsep-teori dan materi tentang bahasa dan sastra. Bahkan pembelajaran BSI menjadi momok dan sangat membosankan karena siswa dijejal dengan latihan soal di buku lembaran kerja siswa (LKS) dan membahas soal untuk ujian nasional. Bagaimana mungkin siswa memandang pembelajaran BSI itu penting dalam hidupnya? Untuk itu, guru harus menjadi model dalam pembelajaran BSI. Artinya guru harus menjadi contoh dalam hal menyimak, berbicara, membaca, menulis, dan bersastra. Guru menjadi penyimak, pembicara, pembaca, penulis dan penggemar sastra yang baik, sehingga siswa lebih percaya akan apa yang diajarkan. Akan tetapi, tidak semua guru BSI cakap dan mampu. Bahkan sebagian guru BSI agak memaksa siswa supaya cakap dan terampil sementara ia sendiri tidak. Guru hanya terpaku pada halaman

Oleh: Br Gerardus Weruin, MTB demi halaman buku pelajaran yang sudah siap pakai. Taufik Ismail prihatin atas kondisi pembelajaran seperti itu. Terlebih dalam sastra ia mengharapkan agar ada paradigma baru pengajaran sastra. Guru harus membimbing siswa memasuki sastra secara asyik, nikmat, dan gembira. Kondisikan supaya sastra menjadi hal yang menyenangkan, sehingga siswa antusias dan merasa penting. Biasakan siswa menyimak, berbicara, membaca, dan menulis karya sastra berupa : puisi, pantun, cerita pendek, novel, roman, drama, dan esai. Guru mengajak siswa mengunjungi perpustakaan untuk membaca, mendiskusikan karya sastra. Selain itu, guru mengkondisikan kelas yang menyenangkan siswa untuk mengarang-menuliskan karya sastra. Pembelajaran BSI mestinya menyemaikan nilai-nilai positif dalam batin siswa sehingga merasa bangga, mencintai, dan pentingnya BSI dalam hidupnya. Paradigma itu akan terlak­ sana bila guru menjadi model dalam pembelajaran BSI. Guru tidak hanya menyampaikan materi dari halaman-halaman buku teks dan pengetahuannya

saja, tetapi harus bertolak dari pengalaman berbahasa dan bersastranya. Guru menceritakan pengalamannya menikmati bahasa, isi sastra, sehingga kegemarannya itu tergambar dalam dirinya. Nilai positif itu dipraktikkan dalam sikap dan perilaku sehari-hari dalam pembelajaran BSI sehingga menjadi panutan yang menye­ maikan nilai-nilai positif di batin siswa. Untuk melatih empat kecakapan dan keterampilan BSI kepada siswa, guru harus memberi contoh. Guru menjadi model dalam hal kebiasaan membaca, membacakan puisi di depan para siswa dengan suara, sikap, dan penjiwaan yang baik. Juga ia dapat membacakan cerita dengan intonasi dan bahasa yang tepat sehingga tokohtokohnya hidup dan mampu menarik perhatian siswa. Guru juga menjadi model pembicara yang baik. Ia dituntut terampil dalam berpidato, membawakan acara, diskusi, berpendapat, sapa-menyapa dengan berbahasa yang baik, kritik, dan sebagainya. Demikian juga, guru menjadi model dalam menulis, terampil menulis, dan menyajikan karya tulisnya. Pembelajaran BSI dewasa ini sepertinya kehilangan jejak bagi siswa. Ia mengetahui konsep-teori BSI, namun tidak cakap dan terampil berbahasa.

Guru yang menjadi model untuk dicontohi ternyata gagal. Orang dewasa yang menjadi panutan pun susah. Siswa kehilangan model dan contoh berbahasa yang baik lagi. Model dan contoh berbahasa yang baik dan benar dalam pembelajaran BSI sangat diperlukan siswa saat ini. Karena ada gejala siswa-siswa kurang tertarik dan merasa penting belajar BSI di sekolah. Di tengah hilangnya model dan contoh berbahasa ini, guru BSI-lah yang menjadi tumpuan bagi siswa dan masyarakat. Pembelajaran BSI harus memberi ruang gerak untuk latihan menyimak, berbicara, membaca, menulis dan bersastra. Pengetahuan BSI memang perlu untuk membantu latihan atas keempat ranah itu. Keberhasilan pembelajaran BSI di sekolah sangat ditentukan oleh guru bahasa dan sastra Indonesia. Guru yang memiliki kemampuan berbahasa yang baik akan menjadi model bagi siswa. Pembelajaran BSI akan berhasil baik kalau berpusat pada siswa. Karena bila siswa cakap dan terampil berbahasa akan menumbuhkan kecakapan dan keterampilan hidup berupa pengenalan diri, berpikir rasional, hidup sosial, akademik, dan dunia kerja. ** * Penulis, guru SMA Santo Paulus

Terbit 7 Kali Seminggu. Izin terbit Menteri Penerangan RI No. 028/SK/Menpen/SIUP/A7. Tanggal 3 Februari 1986. Per­setujuan Peru­bahan Nama No: 95A/Ditjend. PPG/K/1998 Tanggal 11­September 1998. Alamat Redaksi dan Tata Usaha: Jalan Gajah Mada No. 2-4 Pontianak 78121. Kotak Pos 1036. Fax. (0561) 760038/575368. Telepon Redak­si: (0561) 735070.Telepon Iklan/Pema­saran:735071. Hunting (Untuk seluruh bagian) Fax. Iklan 741873/766022. Email: redaksi @pon­tianakpost.com. Penerbit: PT.Akcaya Utama Press Pontianak. Pembina: Eric Samola, SH, Dahlan Iskan. Komisaris Utama: Tabrani Hadi. Direktur: Untung Sukarti. Pemimpin Re­daksi/Penang­gung Jawab: B Salman. Wakil Pemimpin Redaksi : Nies Alantas. Sidang Redaksi: Abu Sofian, H Holdi, Muslim Minhard, Surhan Sani, Mela Danisari, Khairul­rahman, Yulfi Asmadi, Donatus Budiono, Basilius. Sekre­taris Redaksi: Silvina. Staf Redaksi: Marius AP, U Ronald, Efrizan, Aseanti Pahlevy, Budianto, Chairunnisya, Pringgo, Pracetak/Artistik: Karnadi Jawa Pos Group (Koordinator), Abdurahman, Sartika, Ratnawati, Sujarwadi, Muhsinin, Heri S, Sudarmadi, Grafis: A.Riyanto, Ilustrator: Kessusanto, Sigit. Fotografer: Timbul Mudjadi, Bea­ring, Sando Shafella. Biro Singkawang: Zulkarnaen Fauzi, M Khusdarmadi, Hari Kurniathama (Jl. Gunung Raya No.15 Telepon (0562) 631912). Biro Sambas: Mursalin (Jl P Anom Telp (0562) 392683) Biro Sanggau: Anto Winarno (Jl. Sudirman No. 4 Telp. (0564) 21323). Biro Ketapang: Andi Chandra, Andre Januardi (Jl. Gajahmada No. 172. Telp. (0534) 35514). Kabupaten Pontianak: Hamdan, . Biro Sintang: Mustaan, Budiman. Pema­saran/Sirkulasi: -. Iklan: Dewiyanti.S. Percetakan: Surdi. Devisi Event: Budi Darmawan. Kombis: Nurtiman. Jakarta: Max Yusuf Alkadrie, Bank: BPD Kalbar, BEII, Bapin­do. Harga Lang­ganan per 1 Bulan dalam kota Rp 65.000,- (luar kota tambah ongkos kirim). Tarif iklan: Per mm kolom hitam putih Rp 20.000,- spot colour Rp 25.000,- full colour Rp 30.000,- Iklan baris Rp 8.000,- per baris (minimal 2 baris, mak­­si­mal 10 baris) pem­bayaran di muka. Telepon Langganan/Pengaduan: 735071. Iklan: 730251. Perwakilan Jakarta: Jl. Jeruk Purut-Al-Ma’ruf No.4 Pasar Ming­gu, Jakarta Selatan 12560. Telepon: 78840827 Fax. (021) 78840828. Percetakan: PT.Akcaya Pariwara Pontianak. Anggota SPS-SGP ISSN 0215-9767. Isi di luar tanggung jawab percetakan.

PERTAMA DAN TERUTAMA DI KALIMANTAN BARAT


cmyk

20

Pontianak Post

Sosok

Masuk Rumah Sakit

+

Tak ada yang menyangsikan kepiawian seorang Michael Schumacher di arena balap mobil Dia menjadi salah satu legenda Formula 1 (F1) setelah tujuh kali menjadi juara dunia. Namun, peruntungan nasibnya di roda dua tak secemerlang karirnya di roda empat. Pria yang akrab dengan panggilan Schumi harus masuk ke Rumah Sakit. Itu terjadi setelah dia mengalami kecelaM. Schumacher kaan ketika melakukan tes dengan Superbike di Spanyol. Schumi terjatuh ketika sedang melakoni sesi uji coba motor Honda CBR1000RR -Fireblade dalam tes privat di sirkuit Cartagena, Spanyol, kemarin (12/2) WIB. Dalam laporan di Cologne Express, Schumi didiagnosis mengalami sedikit pusing, sakit di pergelangan tangan kanannya serta cedera di tulang rusuk. Schumi pun masuk ke RS Virgen Arrixaca, Murcia. Sementara, pria berkebangsaan Jerman itu tidak mengalami cedera. Di situs pribadinya, Schumacher menampik kekhawatiran terjadinya cedera yang serius. “Hari ini saya mengalami kecelakaan saat melakukan tes dengan sepeda motor di Cartagena. Untuk amannya, saya menjalani pemeriksaan di rumah sakit. Hasilnya tak ada apa-apa, saya baik-baik saja,” ujar Schumacher. Hal itu diperkuat dengan pernyataan resmi dari Departemen Kesehatan wilayah Murcia, Spanyol. Mereka menyebut bahwa eks pembalap F1 berusia 40 tahun itu tak perlu berlama-lama di Rumah Sakit. “Ini tidaklah seburuk seperti kedengarannya,” ujar Jens Holzhauer, bos tim Honda Holzhauer (sebuah tim Superbike Jerman). Schumacher tengah serius mempersiapkan diri untuk ikut dalam International German Superbike Championship. Schumacher terjatuh saat melewati trek yang bergelombang di tikungan pertama. Sebelum celaka, Schumacher telah mendapatkan catatan waktu yang baik dalam sesi tes itu. Fakta bahwa Schumi mengendarai, bahkan melakukan tes, di atas motor Superbike dipastikan akan membuat spekulasi tentang peluang pembalap Jerman itu untuk membalap di arena Superbike muncul kembali. Pada November 2008, tim Honda sempat menawari pembalap yang pensiun tahun 2006 itu untuk mengisi salah satu kursi timnya yang akan turun di ajang WSBK. Schumi lantas menolak tawaran tersebut pada bulan lalu.(ady)

+

cmyk

l

Jumat 13 Februari 2009

Terancam Absen HOUSTON-Superstar Houston Rockets, Tracy McGrady, terancam absen hingga akhir musim. Malahan, skenario terburuk, dia akan dipaksa untuk pensiun. Lutut kiri pemain berjulukan “T-Mac” itu terus bermasalah, membuatnya terus menerus absen mu­ sim ini. Termasuk dalam laga kandang kemarin WIB, melawan Sacramento Kings. Memasuki musim NBA 2008-2009 ini, kondisi McGrady memang sempat dipertanyakan. Dia menjalani operasi pada pertengahan 2008 lalu, namun proses pemulihannya tidak secepat yang diharapkan.Alhasil, McGrady pun harus keluar masuk barisan Rockets. Total, termasuk kemarin WIB, dia telah absen 17 kali musim ini. Sebenarnya, McGrady sudah mengistirahatkan lutut kiri itu pada Januari lalu. Setelah dirasa oke, dia kembali tampil. Senin lalu (9/2), dia turun melawan Milwaukee Bucks. Hasilnya buruk. Dia kesulitan melompat, hanya mampu memasukkan satu dari sembilan tembakan. Rockets pun kalah 112-124. “Dalam dua pertandingan terakhir, kondisi saya memburuk,” katanya. McGrady menjalani pemeriksaan MRI. Menurut Local 2 Sports di Houston, masih ada masalah pada lutut tersebut. Bahkan, ada kemungkinan McGrady harus menjalani operasi lanjutan. Bukan hanya untuk menyelamatkan lutut, juga untuk menyelamatkan karirnya. Dr James Andrews, salah satu dokter ortopedi terbaik di Amerika Serikat, akan mempelajari hasil MRI tersebut. Setelah itu, baru akan dibuat keputusan McGrady harus berbuat apa. Sambil menunggu, McGrady mengaku masih optimistis bisa tampil musim ini. Apalagi, belum ada dokter yang bilang dia harus absen total. Bagi McGrady, operasi lanjutan hanyalah solusi terakhir. “Saya harus (berjuang). Untuk saya sendiri dan untuk tim,” ucapnya. Kebetulan, sekarang NBA memasuki masa libur. Akhir pekan ini, seluruh perhatian terfokus ke ajang All-Star di Phoenix, yang berlangsung Jumat hingga Minggu (13-15 Februari).

Ana Ivanovic

Ivanovic Ditangani Craig ROTTERDAM - Petenis cantik Ana Ivanovic akhirnya memiliki pelatih tetap. Setelah sekian lama berganti-ganti pelatih, juara grand slam Prancis Terbuka 2008 itu akhirnya menggandeng seorang pelatih tetap. Dia adalah Craig Kardon. Di situs resminya, Ivanovic mengumumkan Kardon sebagai pelatih barunya. Kardon akan mulai melatih saat Ivanovic terjun di Dubai Tennis Championship pekan depan. Kardon adalah seorang pelatih dengan catatan karir kepelatihan mentereng. Di antara mereka yang pernah dipoles pelatih berusia 47 tahun itu ada beberapa petenis yang sukses menembus peringkat teratas WTA (Asosiasi Tenis Wanita). Di antaranya, ada nama Martina Navratilova, Lindsay Davenport, dan Jennifer Capriati. Ivanovic selama ini memang tidak punya pelatih tetap. Sepanjang tahun 2008, petenis berusia 21 tahun itu memperkerjakan Sven Groeneveld sebagai pelatih ad-hoc alias tidak tetap. Sementara itu, petenis nomor satu ATP (Asosiasi Tenis Pria) Rafael Nadal masih terlena dengan keberhasilannya di Australia Terbuka. Di Turnamen Indoor Rotterdam yang merupakan turnamen pertamanya usai meraih gelar grand slam awal tahun itu, Nadal mendapatkan kesulitan. Beruntung, dia bisa membekuk petenis Italia Simone Bolelli dalam tiga set 6-4, 6-2, 7-5 di babak pertama, kemarin (12/2). “Turnamen di lapangan ini adalah yang paling cepat, yang saya ikuti tahun lalu. Saya kesulitan mengangkat ritme permainan juga karena dia bermain cepat,” ungkap Nadal. (ady/ang)

Bahrain Badai, Eropa Hujan

Tracy McGrady

Di saat para bintang berkiprah di ajang itu, McGrady (yang sudah tujuh kali terpilih masuk All-Star) bisa istirahat total. “Kita lihat saja apa yang terjadi (pada lutut) setelah libur All-Star ini,” katanya. Sementara itu, Rockets sendiri tampak sudah mantap bermain tanpa McGrady. Kemarin WIB, mereka mengalahkan Kings 94-82. Yao Ming masih jadi senjata utama, mencetak 24 poin dan 18 rebound. Total, tanpa McGrady, musim ini Rockets punya

+

rekor baik, 12-6. Meski demikian, bukan berarti Rockets tak butuh McGrady. Rekanrekannya tetap merasa membutuhkan sang superstar. Khususnya saat memasuki akhir musim dan saat berkiprah di babak playoff nanti. “Tim ini membutuhkan dia di lapangan. Masalah kesehatannya sangatlah penting. Kami tak butuh Tracy McGrady yang sakit. Kami menginginkan Tracy McGrady yang sehat,” kata Rafer Alston, point guard Rockets.(aza)

SAKHIR-Ajang balap mobil Formula 1 (F1) sedang mengalami periode yang sulit. Kini bukan lagi masalah finansial, melainkan kesulitan untuk mendapatkan tempat menguji coba mobil-mobil baru. Faktor alam yang menjadi penghalangnya. Pekan ini, dua sirkuit yang dipakai tes, Sirkuit Sakhir, Bahrain dan Jerez, Spanyol, sama-sama menghadapi kondisi yang berat. Sakhir yang berada dekat dengan gurun pasir disulitkan dengan badai pasir, sementara tim-tim yang beruji coba di Jerez menghadapi curah hujan yang cukup tinggi. Di Sakhir, ada tiga tim yang melakukan uji coba. Mereka adalah FerFelipe Massa rari, BMW Sauber dan Toyota. Tes di Sakhir yang berlangsung kemarin, terpaksa dihentikan lebih awal, sekitar pukul 9.30 waktu setempat. Bendera merah segera diangkat begitu badai mengarah ke sirkuit tersebut. Badai itu membuat helikopter medis tak bisa mengudara jika suatu saat diperlukan. Uji coba pun hanya bisa berlangsung selama dua jam saja. Sebelum sesi uji coba dihentikan, pembalap Ferrari Felipe Massa menjadi pembalap tercepat, setelah mencatatkan waktu terbaik 1menit dan 33,639 detik dari 17 putaran yang dilakukan. Robert Kubica dari tim BMW Sauber yang melahap 22 putaran mencatakan waktu terbaik 1menit dan 34,398 detik. Sementara pembalap Toyota Timo Glock mencatakan 1 menit dan 34,902 detik. Sementara, di Jerez ada lima tim yang melakukan uji coba. Mereka adalah Mclaren-Mercedes, Renault, Williams, Red Bull dan Scuderia Toro Rosso. Kemarin, sesi uji coba juga harus dihentikan lebih awal akibat hujan deras yang mengguyur lintasan. Pembalap Toro Rosso Sebastien Buemi kembali menjadi yang tercepat di uji coba yang memasuki hari kedua itu. Dengan memakai mobil musim 2008, Buemi mengalahkan mobil-mobil baru McLaren yang dikendalikan Heikki Kovalainen, Red Bull (Mark Webber), Williams (Kazuki Nakajima) dan Renault (Nelson Piquet). Minimnya waktu untuk mencoba mobil sangat dikeluhkan oleh Piquet. Meski mengaku senang dengan potensi R29 yang dikendalikannya, rekan setin Fernando Alonso itu merasa dirugikan dengan kurangnya durasi. Dia merasa hal itu akan mengganggu persiapan pre-season. “Desember dan Januari kami lalui tanpa membalap, kami juga tak mendapatkan banyak waktu untuk uji coba. Kini, saya harus berhadapan dengan hujan atau mobil akan rusak,” tutur pembalap asal Brazil itu. (ady)

+


metropolis Pontianak Post

Jumat 13 Februari 2009

21

Gubernur Tidak Intervensi Lelang

Sidang

Pemprov Panggil Pemilik PT BIG

PONTIANAK - Gubernur Kalimantan Barat Cornelis membantah telah mengintervensi proses pelelangan aset PT Benua Indah Group melalui surat yang dikirimkannya pada KP2LN

Jakarta I, April 2008. Menurut dia, surat itu dikeluarkan dengan pertimbangan proses hukum PT BIG yang masih berjalan. “Kita negara hukum. Apapun putusan hukum itulah yang kita patuhi, mau dilelang atau tidak itu kewenangan pemerintah pusat,” katanya kemarin ketika berdialog dengan

rombongan petani dan Muspida Ketapang di pendopo. Pernyataan ini mengklarifikasi isi Surat Nomor 523/1034/ Ekon.A tanggal 10 April 2008, yang diperlihatkan oleh rombongan Ketapang kepada wartawan sehari sebelumnya di Gedung DPRD. Dalam surat tersebut, Gubernur Cornelis meminta

supaya KP2LN Jakarta I membatalkan lelang aset PT BIG untuk memberikan kesempatan PT BIG melunasi utangnya. Alasan lain yang juga disebutkan yakni demi iklim investasi. Selain itu, jika dilakukan lelang, dikhawatirkan ada perubahan manajemen yang dapat mengakibatkan goncangan dan menim-

bulkan permasalahan baru. Terlebih lagi mengingat hubungan inti-plasma sudah berlangsung lama. Surat tersebut, menurutnya dikeluarkan menyusul adanya pro dan kontra di masyarakat terkait permasalahan PT BIG yang disampaikan kepada gubernur. ■ Ke Halaman 27 kolom 1

SHANDO SAFELA/PONTIANAKPOST

TERTUNDUK: Terdakwa Asmad Sama’ saat mengikuti sidang kemarin.

Dakwaan Dinilai Tidak Cermat TERDAKWA korupsi DAK Kota Pontianak bidang pendidikan Asmad Sama’ menjalani sidang keduanya di Pengadilan Negeri Pontianak, Kamis (12/2) siang. Tiba di PN Pontianak Asmad tidak bersama tahanan lain. Dari Rutan, Asmad dibawa bersama terdakwa korupsi program nonreguler Fakultas Teknik Untan Herry Haryono. Mereka tiba di PN sekita pukul 10.30 wib. Pegawai Dinas Pendidikan Kota Pontianak, guru, kepala sekolah dan keluarga sebelumya secara bergantian datang ke PN. Bangku panjang di luar ruang sidang yang sebelumnya kosong penuh terisi. Tidak berada di ruang tahanan Asmad dan Herry Haryono menunggu sidang di ruang khusus dengan penjagaan aparat kepolisian. Untuk mengantisipasi membludaknya pengunjung sidang PN Pontianak menyiapkan pengeras ■ Ke Halaman 27 kolom 1

Lalu Lintas

Layani Perpanjangan SIM TNI SEBAGAI upaya memberikan pelayanan prima dalam pembuatan Surat Izin Mengemudi, Direktorat Lalu Lintas Polda Kalbar membuat terobosan pelayanan SIM masuk lingkungan TNI Angkatan Udara Supadio Pontianak Kamis (12/2). Direktur Lalulintas Polda Kalbar Kombes Pol Imam Pramukarno mengatakan, pelayanan SIM di lingkungan TNI ini merupakan tindak lanjut comander wish Kapolri pada 10 Oktober 2008. Kapolri telah memerImam Pramukarno intahkan kepada seluruh jajaran untuk melakukan kegiatan yang dapat mempererat tali silaturahim TNI - Polri. “Ini langkah awal, mungkin ke depannya akan kita lakukan di angkatan lain,” jelasnya. Dalam pelayanan SIM tersebut, sebanyak 30

PRASASTI: Prasasti yang berada di Griya Dekranasda kini disimpan oleh salah seorang warga. MUJADI/PONTIANAK POST

Herry Haryono Dituntut 1,6 Tahun Penggarap Tanah PONTIANAK – Terdakwa korupsi program nonreguler Fakultas Teknik Universitas Tanjungpura Herry Haryono dihadapkan ke Pengadilan Negeri Pontianak, Kamis (12/2). Kali ini Heri akan mendengarkan tuntutan JPU. Bersama terdakwa korupsi DAK Asmad Sama’, Herry Haryono tiba di PN Pontianak sekitar pukul 10.30. Memulai sidang, Ketua Majelis Hakim Erintuah Damanik sempat menanyakan kepada para pihak, apakah bersedia melanjutkan persidangan karena anggota majelis

hakim tidak lengkap. Karena hanya mendengarkan pembacaan tuntutan, Herry Haryono dan penasehat hukumnya tidak keberatan. Dipersilakan membacakan tuntutan, JPU Saiful Bahri dan Nuraida Silalahi membacakannya secara bergantian. Karena JPU menjerat Herry dengan dua dakwaan, saat pembacaan tuntutan, JPU menilai yang lebih tepat dikenakan kepada terdakwa adalah pasal 3 juncto pasal 18 ayat 1 huruf b Undang-udang nomor 31 tahun 1999 tentang tindak

pidana korupsi, sebagaimana diubah dengan Udang-undang nomor 20 tahun 2001. Menurut JPU, terdakwa terbukti secara sah melakukan tindak pidana korupsi dana SPP sumbangan mahasiswa nonreguler Fakultas Teknik Untan selama tahun 2002 hingga 2005. “Salah satu bukti pendukungnya adalah terdapat perubahan ekonomi terdakwa selama menjabat sebagai ketua program,” ucap Nuraida Silalahi

Ngadu ke Dewan

PONTIANAK — Puluhan massa yang tergabung dalam Perhimpunan Masyarakat Tani (Permata) Kabupaten Kubu Raya mendatangi DPRD Kalbar terkait dengan keresahan mereka adanya sertifikat tanah ‘gentayangan’ yang dikeluarkan Badan Pertanahan Nasional. Sebelumnya pada Februari 2007, masyarakat ■ Ke Halaman 27 kolom 1

■ Ke Halaman 27 kolom 5

Balita Kalbar Kurang Gizi PONTIANAK - Kepala Dinas Kesehatan Kalimantan Barat HM Subuh mengatakan, jika melihat hasil pemantauan status gizi berdasarkan berat badan berbanding umur di tahun 2008, jumlah balita kurang energi protein (KEP) di Kalbar mencapai 1,15 persen dari total balita. Angka tersebut menurutnya masih di atas rata-rata nasional. Secara nasional, jumlah balita yang mengidap KEP mencapai 5 persen. “Masalah gizi buruk ini repot. Ada banyak indikator yang bisa dijadikan dasar penilaian,” kata

■ Ke Halaman 27 kolom 1

Bekelit

Subuh ketika ditemui di ruang kerjanya kemarin. Jika pemantauan didasarkan pada indikator tinggi badan berbanding umur atau indikator lain yang lebih komprehensif, menurutnya perlu waktu yang lebih lama dan biaya yang relatif besar. Karena itulah, selama ini pemantauan yang dilakukan Diskes sebatas pada pemantauan berdasarkan berat badan berbanding umur. “Setidaknya kita punya gambaran,” ujarnya. Pernyataan ini disampaikan menanggapi pemberitaan sebelumnya ■ Ke Halaman 27 kolom 1

EFPRIZAN/PONTIANAKPOST

RESAH: Penggarap tanah di Wonodadi II mendatangi DPRD Kalbar

Rindang Alam; Resto dengan Konsep Kembali ke Alam

Menikmati Kepiting Saos Naga di Tengah Kebun Buah Bosan dengan restoran yang konvensional dengan nuansa dan menu biasa-biasa saja? Kenapa tidak beralih ke Restoran Rindang Alam. Sudah menunya istimewa, makannya pun di udara yang sejuk. Di tengah kebun dengan aneka buah-buahan. EFPRIZAN RZEZNIK, Pontianak

Ilustrasi kekes

Semuanya serba istimewa jika Anda menyambangi Rindang Alam Resto yang terletak di Jalan Ampera dekat Polsek Kota Pontianak. Baik itu istimewa menunya, maupun istimewa tempatnya. Bagi yang ingin berwisata kuliner, boleh dibilang resto yang berdiri pada 18 Oktober

SHANDO/PONTIANAKPOST

RINDANG: Cafe dan Resto Rindang Alam yang menghadirkan nuansa alami.

2008 ini menjadi rumah makan wajib untuk dikunjungi. Restoran yang terletak di pinggir Kota Pontianak ini memang mengusung tema back to nature. Berdiri di lahan 1,6 Ha, lokasi rumah makan ini memang sebelumnya adalah kebun buah-buahan. Di sana terdapat beragam jenis buah tropis mulai dari jeruk, belimbing, manggis, jambu, lengkeng, durian, buah naga, hingga buah dari papua, matoa, juga tumbuh di sana. Mau makan lesehan, atau formil di atas meja, sama santainya. Pontianak Post ■ Ke Halaman 27 kolom 5


MetropolitaN

22

lensa

Ekspor-Impor di Entikong ANGGOTA Komisi B DPRD Kalimantan Barat, Poerwanto Soewito, mengatakan Entikong mestinya ditetapkan oleh pemerintah pusat menjadi sebuah pelabuhan ekspor-impor. Sebab, sudah puluhan tahun lalu kegiatan eksporimpor sudah terjadi di kawasan tersebut. Bahkan sampai sekarang, warga sudah sangat tergantung kepada Malaysia dalam memenuhi berbagai kebutuhan bahan po­ kok. Terlebih lagi, saat Poerwanto Soewito ini status PPLB Entikong juga telah naik satu tingkat sejak diluncurkannya Visa on Arrival (VoA) tahun lalu. “Sekarang kita sudah bisa mengurus visa dan dokumen keimigrasian di sana,” katanya. Namun sayang, kondisi tersebut belum didukung oleh bea cukai dan perdagangan sehingga kebijakan pemerintah pusat terkesan belum sinkron. Kondisi ini dirasakan bertolak belakang de­ ngan di Malaysia. Di Tebedu, kata Poerwanto, kontainer-kontainer yang berisi barang-barang ekspor sudah masuk. Sementara di Entikong belum. Kebijakan pemerintah pusat yang kurang mendukung, menurutnya telah mengakibatkan ratusan pedagang di Entikong telah pindah ke Serikin. Dia berharap, pemerintah pusat dapat mempertimbangkan hal ini. “Kita lihat saja sekarang, banyak sekali barang-barang yang keluar-masuk Entikong tetapi tidak terdata dengan baik. Nah, sebaiknya dijadikan pelabuhan ekspor-impor saja sekalian,” ujar dia. (rnl)

urus KTP

Warga Minta Tak Dipersulit KEMBALI warga Pemangkat mengeluhkan prosedur pembuatan KTP dan KK di Kantor Catatan Sipil dan Kependudukan. Ini menyangkut diharuskannya pembuatan surat pernyataan hilang atau pernyataan kesalahan ketik. Baik kesalahan soal nama, alamat, lokasi RT dan RW. Padahal hilang atau kesalahan ketik tersebut terjadi akibat human error pelaksana teknis. “Kita mintalah jangan dipersulit apabila terjadi kehilangan dan kesalahan ketik. Karena saya harus bolak-balik meminta tanda tangan dari kepala desa mengenai surat pernyataan. Mengingat jarak dan biaya transportasi ke Sambas lumayan jauh,” ungkap Uray Sahrial saat dijumpai di kantor kepala desa Pemangkat Kota, Kamis (12/2) kemarin. Misalkan beberapa hari lalu, ketika dirinya mengurus pembuatan KTP dan KK. Berkas telah masuk ke capil. Namun tiba-tiba dirinya diminta membuat surat pernyataan akibat berkas yang baru dimasukkannya hilang. “Saya terkejut tiba-tiba berkas pengurusan KK dan KTP hilang, sehingga saya pun pulang untuk meminta surat pernyataan ke kepala desa. Padahal berkas tersebut hilang di tempat capil ini,” keluhnya. Sebab itu di minta persoalan ini ditindaklanjuti. Misalkan kesalahan ketikan untuk segera diperbaiki di staf operator tanpa harus membuat surat pernyataan. Pertimbangannya, kata dia, adalah jarak. “Kalau di sekitar Kecamatan Sambas tak masalah. Namun bagi yang tinggal di daerah Pemangkat, Selakau, Salatiga, maka akan memperbsar biaya operasional.” Sementara warga lain, Edi S mengeluhkan soal pembuatan surat pernyataan. Dia khawatir ini akan memperlama proses. Misalkan terdapat kesalahan tahun kelahiran. Seharusnya 1977 menjadi 1972. “Apakah kesalahan ketik petugas tersebut harus ditimpakan dengan membuat surat pernyataan salah ketik,” katanya. (har)

Pemkot Bangun Televisi Pendidikan?

PONTIANAK – Berupaya meningkatkan mutu pendidikan, Pemerintah Kota Pontianak ber­s ama Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi pusat berencana membangun televisi pendidikan di sekolah. Walikota Pontianak Sutarmidji, mengungkapkan, dengan adanya televisi pendidikan, se­kolah da­pat menyajikan pelajaran menggunakan televisi. Programnya akan disesuaikan dengan kurikulum, sekolah dapat mengelola sendiri

Pontianak Post

program yang akan disiarkan. “Ke depannya kita berharap dapat membangun studio mini pendidikan,” ujarnya. Berdasarkan kurikulum, materi yang akan disajikan akan disediakan oleh Balitbang Dinas Pendidikan. Mulai dari sekolah dasar hingga menengah atas. Sedangkan ruangan, dikatakan Midji, Pemkot akan segera mem­b angunnya bersamaan dengan pembangunan gedung Dinas Pendidikan Kota Ponti-

anak. “Rencananya demikian, ruangannya nanti kita sediakan di gedung Diknas yang baru,” jelasnya. Sutarmidji berharap, program ini akan terlaksana tiga tahun mendatang. Setiap sekolah nantinya diharapkan sudah dapat menyajikan proses belajar mengajar menggunakan televisi. “Gurunya hanya sebagai fasilitator,” kata dia. Dalam penyajiannya, Midji melanjutkan, semua mata

MUJADI/PONTIANAK POST

PANEN UBI: Siapa menanam dia menuai. Inilah yang dirasakan petugas Pertamanan Kota Pontianak. Sekian bulan berpanas merawat tanaman ubi jalar ini, kemarin sambil menyiang dan merawat beberapa diantaranya menikmati hasil panen.

Enggan Bayar Pajak, Warga Minta Data Ulang PBB Hal tersebut membuat warga bersangkutan tidak ingin membayar pajak. Karena menganggap nama yang tercantum di lembaran PBB bukanlah nama aslinya. Kesalahan lain yang ditemui­ nya, soal pembayaran pajak bumi. Dimana awalnya ada hamparan tanah dianggap 8 hektar. Tanah tersebut milik satu orang. Se­ hingga pajak tersebut dibebankan kepada pemilik tanah. Namun dalam perjalanannya, ternyata tanah delapan hektar tersebut sudah dibagi ke beberapa orang. Dan kepemilikannya sudah tidak satu orang. Dengan demikian subjek pajak bertambah. Namun sampai sekarang ini masih dihitung satu orang. Hal lain adalah soal alamat subjek dan objek pajak yang tidak sesuai, sehingga yang bersangkutan enggan membayar PBB. Beberapa permasalahan tersebut, papar dia, perlu disikapi serius. Dia menambahkan pendataan pertama masalah PBB sudah berlangsung delapan tahun. Sehingga banyak perubahan baik pemilik

tanah, objek pajak dan lain sebagainya. “Kita mintakan kepada petugas pajak yang berwenang di Kabupaten Sambas untuk me­ ngecek ulang atau pendataan, karena ini menyangkut peningkatan masyarakat dalam membayar pajak,” katanya. Dia mengungkapkan masyarakat pada intinya sadar pajak, akan tetapi akibat kesalahan seperti contoh diatas, masyarakat menjadi enggan. Hal senada diungkapkan anggota BPD Pemangkat Kota, Hadran, meminta petugas pajak pro aktif turun ke lapangan. Khususnya ke masyarakat Dusun Sebangkau. Selain mendapat, dia mengharapkan kesedian petugas pajak nantinya memberikan penjelasan. Yakni penjelasan soal pajak bumi dan bangunan kepada masyarakat. atau semacam sosialisasi. Pasalnya ada sebuah rumah beratapkan daun dan berdinding papan, kata dia, bayaran pajaknya lebih tinggi dibandingkan rumah beratap seng, semen dan bertehel. Hal ini haruslah dijelaskan kepada masyarakat mengapa bisa demikian. (har)

Valentine Bukan Ajaran Islam Jalin Kasih Sayang Sesuai Norma Agama PONTIANAK-Secara substansi valentine tidak pernah ada dalam agama Islam. Kalau kasih sayang selalu diterapkan umat Islam dalam Rahman dan Rahim. Sifat yang dipunyai Tuhan ini harus selalu diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari. Demikian dikatakan Ahmad Zaim, Ketua Majelis Ulama Indonesia, Kalbar Kamis (12/2), di ruang kerjanya. Menurutnya, dalam islam sendiri ajaran tentang kasih dan sayang selalu diterapkan bukan hanya dalam satu hari. Tiodak seperti perayaan yang dilakukan sebagian besar kaum muda dalam menyambut

tanggal 14 Februari. Yang perlu ditekankan katanya, bagaimana manusia beragama harus menjalin kasih sayang sesuai norma agama. “Moment tersebut kalau dilihat dari sejarahnya bukanlah dari Islam. Bagaimana hakikatnya harus dipahami. Agar tak menyesatkan harus diketahui apakah moment tersebut ada manfaatnya, bagaimana implementasinya dan apakah perlu dilakukan,” tambahnya. Sebagai manusia, lanjutnya, diwajibkan untuk tolong menolong yaitu salah satunya adalah saling memberi. “Dalam memberikan kado ataupun hadiah dalam valentine, ini bukanlah ajaran dari Islam. Masyarakat kan ada yang kurang dan lebih jadi diharapkan untuk saling bantu membantu,” lanjutnya.

pelajaran dalam Ujian Nasional nantinya akan ditayangkan melalui stasiun televisi ini. Se­h ingga diharapkan dapat mampu meningkatkan tingkat kelulusan siswa di Pontianak. Diakuinya, dana pengadaan televisi pendidikan ini sudah tersedia. Seiring waktu, pemkot akan menyiapkan syarat-syarat untuk mendapatkan izin. “Bukan hanya dana, rancangan dan lokasinya juga sudah kita sediakan,” tegasnya.(hen)

Komitmen Kapolda Ditunggu Realisasikan Zero Illegal Logging

PEMANGKAT—Sebagian war­ga meminta pendataan ulang soal pajak bumi dan bangunan khususnya di Dusun Sebangkau Desa Pemangkat Kota. Pasalnya banyak terjadi perubahan kepemilikan tanah, nama subjek pajak, dan alamat. Termasuk pajak ba­ ngunan seperti rumah. Sehingga masyarakat Dusun Sebangkau tidak ada keengganan membayar pajak. “Selama ini diakui ada sebagian warga enggan membayar pajak dikarenakan adanya kesalahan nama, atau pun alamat objek pajak dalam lembaran surat pajak bumi dan bangunan,” ujar Kepala Dusun Budiman Zainudin, saat ditemui di Balai Desa Pemangkat Kota, Kamis (12/2) kemarin. Berbagai kesalahan tersebut, kata dia, membuat sebagian ma­ syarakat khususnya Dusun Sebangkau enggan membayar PBB. Misalkan kesalahan nama dalam lembaran PBB. Ada warga bernama Chang San Kim, sesuai KTP. Kemudian dalam lembaran surat PBB hanya ditulis A Kim.

Jumat 13 Februari 2009

Dikatakannya, Tuhan memberikan kasih tidak memilih-milih. Sedangkan untuk sayang Tuhan memberikan kepada orang yang memang dipilihnya. Pemberian sayang dari Allah SWT hanya ditujukan kepada orang-orang yang bertakwa. “Kalau sayang hanya diberikan kepada umatnya yang benar-benar menjalankan perintahnya, begitu juga dengan manusia, dalam pengertian islam, memberi “ kasih” boleh dilakukan kepada setiap orang, terutama bagi orang yang membutuhkan,” ungkapnya. Dalam pemberian semacam ini, tambahnya, orang yang beragama pakailah norma-norma agama. Apalagi dalam pergaulan antara laki-laki dan perempuan. Seperti anak muda memberi hadiah kado, bunga misalnya. Semua itu harus sesuai dengan aturan agama. (fah)

PONTIANAK—Komitemen Kapolda Kalimantan Barat Brig­ jen Pol Erwin TP Lumban Tobing untuk merealisasikan zero illegal logging ditunggu banyak pihak. Beberapa LSM menunggu ko­ mitmen Kapolda merealisasikan zero illegal logging. Ini agar tidak terjadi kerusakan yang lebih parah, pemberantasan pembalakan liar mesti dimaksimalkan. Demikian dikatakan M Ibrahim Arsyad, sekretaris Jenderal LSM Aksi Bangsa Kalimantan Barat dan Sekretaris Daerah Lumbung Informasi Rakyat (Lira) Kalbar Asikin secara terpisah. Dia meminta komitmen Kapolda yang baru-baru ini dilantik menggantikan Brigjen R Nata Kesuma jangan sebatas pencegahan pembalakan liar di masa mendatang, akan tetapi kasus-kasus yang tidak tuntas sesuai asas keadilan musti ditangani. “Faktanya, para pelaku illegal logging masih berkeliaran bebas dengan kehidupan yang serba le­ bih. Sementara rakyat kebanyakan menanggung banjirnya. Untuk itu, kami menunggu keseriusan pernyataan Pak Kapolda baru,” tegasnya. Pernyataan Kapolda untuk me­ nuntaskan illegal logging me­ rupakan angin segar upaya penyelamatan hutan Kalbar. Betapa tidak, rusaknya hutan telah mengakibatkan banjir berkala di berbagai daerah di daerah ini. Arsyad juga mengimbau agar pemerintah menangani reboisasi pada daerah-daerah kritis secara serius. “Kalau anggaran pendidikan telah diplot 20 persen, maka perlu juga penetapan plotting anggaran untuk reboisasi dan penyelamatan hutan.Pemerintah perlu mengupayakan itu,” paparnya. Secara terpisah, Sekda Lira Kalbar Asikin meminta Kapolda baru dapat mengusut kembali kasus HPHH KUT Nokan Lipung Kabupaten Sintang. Pihaknya akan melakukan audiensi dengan Kapolda Kalbar menyikapi kasus

ini dalam waktu dekat. Menurutnya kasus Illegal loging tahun 2006 dengan menggunakan Surat Keterangan Sahnya Hasil Hutan (SKSHH) tahun 2002 diduga fiktif dan melibatkan mantan pejabat di Dinas Kehutanan Kalbar. Dijelaskannya, kasus ini bermula dari kronologis pada tahun 2002 KUT Nipong Lokan Kabupaten Sintang memproduksi kayu sebanyak kurang lebih 543 batang, sekitar 2.351 M kubik yang diangkut pada tahun 2005. “Mengingat bahwa kayu yang diangkut telah lebih dari 3 (tiga) tahun, sudah dipastikan bahwa kayu-kayu tersebut sudah dalam keadaan busuk atau afkir. Pejabat kehutanan semestinya tidak boleh lagi memberikan pelayanan dengan memberikan dokumen SKSHH untuk mengangkut kayu tersebut,” jelasnya. Nyatanya, pejabat dinas kehutanan tetap memberikan dokumen SKSHH kepada Dinas Kehutanan dan Perkebunan Kabupaten Sintang untuk mengangkut kayu milik KUT Nokan Lipung tersebut. ”Partai kayu tersebut pada awal tahun 2006 ditangkap oleh Polres Melawi di Menukung tanpa dilindungi dengan SKSHH, tapi selang 4 hari kemudian dokumen SKSHH baru diserahkan,” jelasnya. Kemudian, lanjutnya lagi, kayu tersebut bergerak menuju Sintang. Sampai di sana kayu tersebut ditangkap kembali oleh Polres Sintang. “Entah bagaimana partai kayu tersebut lepas lagi dan bergerak menuju Sekadau. Oleh Polres Sekadau partai kayu tersebut ditangkap kembali dan akhirnya dilimpahkan ke Polda Kalbar untuk ditangani lebih lanjut,” bebernya. Tambahnya lagi, “Dari hasil penyidikan yang dilakukan Polda Kalbar dapat diketahui bahwa kayu produksi tahun 2002 tersebut telah habis diangkut pada tahun 2003 artinya sudah tidak ada lagi stok kayu yang dimiliki KUT Nokan Lipung. Ditengarai bahwa partai kayu yang diangkut pada tahun 2005 tersebut merupakan kayu tebangan baru tanpa izin.” (zan)

Gelombang Tinggi Pengaruhi Kenaikkan Harga Ikan PONTIANAK-Hasil dari penelusuran ke beberapa pasar tradisional di Pontianak, harga berbagai jenis ikan mengalami kenaikan. Bahkan beberapa jenis ikan stoknya mulai menipis. Kejadian ini sudah berlangsung sejak sepekan lalu. Seperti ikan tongkol, menurut Alamsyah, salah satu pedagang di Pasar Dahlia di pasar lokal harganya mencapai Rp22 ribu perkilogram. Harga ini naik sebesar Rp2000. Kenaikan ini diakuinya, sudah berlangsung selama seminggu yang lalu. “Ini akibat gelombang yang terjadi di perairan kita. Menyebabkan nelayan tidak melaut sehingga suplai dari

ikan berkurang,” lanjutnya. Harga ikan jenis lain, lanjutnya, kebanyakan masih stabil. Sedangkan kenaikan terasa sekali pada dua jenis ini yaitu tongkol dan kembung. Terparah lagi adalah kembung yang stoknya pada hari ini sudah mulai menipis. Untuk jenis tongkol, lanjutnya, karena perairan di habitat ikan ini mengalami ombak tinggi, membuat nelayan tak bisa memanennya. Alhasil persediaan jenis ini sedikit berkurang. “Penyebab lain menipisnya jenis ikan, karena banyak dikonsumsi warga Pontianak adalah jenis tongkol. Begitu pula kembung. Jadi wajar saja jenis ini langka di masyarakat. Namun untuk menga-

tasi kejadian ini, ikan didatangkan dari luar, dengan cara dibekukan,” paparnya. Harga yang juga mengalami kenaikan adalah jenis udang laut. Seperti dikatakan Budi, salah satu pedagang ikan. Kenaikan harga ini dikarenakan gelombang yang terjadi membuat nelayan tidak bisa melaut. Dengan adanya penurunan harga BBM yang sudah tiga kali juga tidak mempengaruhi harga ikan. “Jumlah ikan tergantung sekali dengan keadaan alam. Kalau sedang gelombang tinggi biasanya stok ikan mulai menipis. Kalau harga BBM tidak terlalu berpengaruh secara signifikan,” ungkapnya.(fah)

BEARING/PONTIANAK POST

BAKTI SOSIAL: Dua ratusan anggota Pemadam Api Siantan beraksi. Mereka bukan memadamkan api tetapi membersihkan lingkungan terutama got dan parit disekitar Jalan Gusti Situt Machmud depan Terminal Siantan dan Pasar Puring. Kegiatan ini merupakan rangkaian HUT pemadam yang memasuki usia ke-60.


Pontianak Post

PINYUH

Jumat 13 Februari 2009

23

FIGURA

PU Musti Tegas Sanksi Kontraktor Bandel

Terima Tembusan MA SETELAH sekian lama menunggu akhirnya Kejaksaan Negeri Mempawah, resmi menerima kutipan dari banding JPU Kejari Mempawah atas kasus YB Gate atas nama MA DKK (EC dan HSred) , kemarin. Namun, masih bersifat tembusan yang dikirimkan Yudi Triadi oleh PN Mempawah. Registrasi perkaran No 153/Panmud.Pid/ 2078.K/PID/2005 tertanggal 14 Agustus 2005 yang ditandatangani oleh panitera Mahkamah Agung, panitera muda Pidana MD Pasaribu SH M.Hum, tanggal 20 Januari 2009. Surat Kutipan itu ditujukan kepada Ketua Pengadilan Negeri Mempawah. Kemudian fotocopy dari kutipan itu disampaikan Kajari Mempawah, seperti dituturkan Kepala Seksi Tindak Pidana Khusus (Pidsus) Yudi Triadi SH, menjawab konfirmasi Pontianak Post kemarin. Kendatipun kutipan perkara tersebut sudah diterima, namun pihak Kejari masih menunggu realisasi penyerahan kutipan putusan Majelis Hakim MA yang memeriksa dan menyidangi perkara itu. Belum diketahui secara pasti.(ham)

HAMDAN ABUBAKAR/PONTIANAK POST

TUNTAS DIKERJAKAN: PNPM-PPK Tahun 2008 yang dipusatkan di komplek perumahan abrasi pantai Pematang Sukun berupa pembuatan drainase kiri kanan tuntas dikerjakan. Warga menerima hasil pekerjaan secara swakelola itu.

Warga Pematang Sukun Terima PNPM-PPK MEMPAWAH-Masuknya program nasional pemberdayaan masyarakat melalui program pengembangan kecamatan (PNPM-PPK) tahun 2008, hasilnya kini sudah dinikmati. Warga secara terang-terangan mengaku bersyukur, lantaran wilayah komplek pemukiman mereka yang kurun waktu lima tahun silam sama sekali belum tersentuh pembangunan perbaikan lingkungan. Dengan adanya PNPM, kini hasilnya sudah terlihat dan manfatnya juga dirasakan. Kabupaten Pon-

tianak PNPM-PPK tahun 2008 memang masuk program tersebut yang menyebar pada beberapa kecamatan. “Kami menerima dengan senang hati hasil PNPM yang masuk di komplek kami,” kata Wan Hamid dikonfirmasikan koran ini di kediamanya di RT 08 RW 04 Pematang Sukun Kelurahan Tengah, Rabu. Wan Hamid mengaku bersyukur, lantaran komplek perumahan warga telah dibangun saluran drainase keliling komplek yang dikerjakan secara swakelola. “Proses pembayaran gaji tuntas. Kami sudah tak kerja lagi. Hasilnya juga sudah dinikmati warga,” katanya. Dia tidak menampik, kalau PNPMPPK itu memang terdengar dikalangan

atas masih ada yang pro dan kontra. Bagi kami, tentunya sangat senang. Karena sebagai warga kami juga menikmati langsung karena ikut sebagai pekerja yang memang dibayar oleh TPK. Terpisah Djamil mengaku, jika diproyekkan dana sebesar sebesar Rp341.775.800 untuk menyelesaikan pembuatan saluran drainase dengan batu susun kiri dan kanan jalan sepanjang 1000 meter lebih. Tapi dengan swakelola, pekerjaan tuntas, warga ikut menikmati lantaran bisa sebagai pekerja. Selain kualitas pekerjaan baik. Juga pengadaan 14 unit PAH. Sudah ada aturan yang menyebutkan dari dana itu juga ada 3 persen dana operasional buat TPK dan 2 persen UPK dari pagu anggaran yang ada. (ham)

Desa Butuh Pembangunan Bukan Polemik

Terbang Setiap Hari Dengan

BOING 737 Dan AIR BUS A 319

PONTIANAK - JAKARTA

4X

Reservasi JAKARTA

(021) 3840 888 DARI TERMINAL 1B BANDARA SOEKARNO HATTA Computer Sabre/A bacus Atau hubungi BIRO PERJALANAN ANDA

Jam : 07.00,07.55, 11.55, 16.00 WIB Telp. :(0561) 734488

PTK - YGY - SUB (PP) Jam 10.10 WIB JAKARTA - BANJARMASIN

2X

Jam : 08.05, 17.55 Telp. :(0511) 58996

SUI KUNYIT- Saat ini bukan saatnya lagi mempersoalkan menang atau kalah dari Pilkades. Kita tak perlu harus saling tunjuk siapa yang salah dan siapa yang benar. Sebab itu sangat merugikan kita semua. Kesepakatan sebelum pelaksanaan Pilkades sudah dibuat. Seharunya itu sama-sama ditaati bukan malah mengungkit-ungkit yang

justru memecah belah kita. Kata Kades Sungai Limau terpilih Siti Zulaiha alias Iam. Awalnya dia memang tak mau ikut campur persoalan itu. Lebih-lebih, Pilkades yang dilaksanakan sudah ada yang keluar sebagai kampionnya. Kemenangan yang diraihpun sesuai prosedur dan mekanisme yang jelas diperkuat kesepakatan den-

JAKARTA - BALIKPAPAN

JAKARTA - PALEMBANG

2X

Jam : 08.05, 15.10 Telp. :(0542) 739225

2X

JAKARTA - TARAKAN

2X

Jam : 05.10 Telp. :(0561) 32262

JAKARTA - JAMBI

2X

Jam : 09.50, 12.15, 15.20 Telp. : (0717) 436980

JAKARTA - PAKANBARU

2X

Jam : 17.15, 11.40 Telp. :(0761) 856031

Jam : 10.05, 15.40 Telp. :(0561) 50643, 51861

JAKARTA - MEDAN

JAKARTA - PANGKALPINANG

3X

Jam : 08.05, 11.40 Telp. :(0711) 378655

2X

Jam : 07.30, 13.05 Telp. :(061) 4537620

JAKARTA - PADANG

2X

Jam : 10.45, 18.25 Telp. :(0751) 446600

gan para kandidat calon kepala desa yang bertarung sebelumnya. Saat ini Desa Sungai Limau butuh pembangunan. Bukan memunculkan polemik yang belum tentu ada sebenarannya. Desa Sungai Limau masih jauh dari ketertinggalan. Banyak potensi desa yang bisa dimanfaatkan untuk kese-jahteraan warganya.(ham) JAKARTA - SEMARANG

2X

Jam : 07.00, 18.25 Telp. :(024) 3549888

JAKARTA - YOGYA

2X

Jam : 15.50 Telp. :(0274) 32262

JAKARTA - SURABAYA

3X

Jam : 08.05, 14.35, 16.05 Telp. :(031) 5049666

PONTIANAK-BATAM-MEDAN

4X

Jam : 10.30

Masih Ada Proyek Tak Genah MEMPAWAH-Sudah bukan rahasia umum. Setiap tahun anggaran sebelum maupun setelah tutup buku, selalu saja muncul laporan dari masyarakat menyangkut proyek yang tak genah alias belum tuntas dikerjakan. Sedangkan pelaksana sudah angkat kaki dan tak bertanggungjawab. Dampak dari itu, satu Kabid Dinas PU kini menjadi pesakitan, berikut kontraktor dan pengawas proyeknya yang ditetapkan statusnya menjadi terdakwa pada Persidangan PN Mempawah. Jangan sampai, proyek lain justru giliran Kadis PU yang terjerat sebagai pesakitan, karena didakwa melakukan manipulasi data. Proyek yang tidak tuntas disetujui untuk dicairkan dananya hingga 100 persen. Dampaknya, keuangan daerah dirugikan. Itu terungkap dalam pertemuan antara Komisi C dengan jajaran Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Pontianak. Bukan hal baru, jika ada anggapan, proyek pembangunan selama ini jadi pendapatan empuk kontraktor dan pihak terkait untuk meraup keuntungan. Sulitnya dapatkan paket proyek kurang diimbangi dengan kualitas pekerjaan. Buktinya, masih banyak

proyek 2008 seperti dilaporkan masyarakat belum selesai dikerjakan hingga batas waktu yang ditentukan. Dinas PU selaku pihak penanggungjawab secara teknis mustinya mampu tuntaskan proyek yang terkendala itu, pinta H Hermansyah Wakil Ketua Komisi C DPRD dalam dengar pendapat dengan jajaran Dinas PU. “Kita tidak mau, miliaran rupiah diangarkan untuk pembangunan. Kualitas pekerjaan tidak diperhatikan. Tak hanya itu, beberapa proyek jalan yang belum selesai pekerjaan itu merupakan akses pendukung rencana pembangunan daerah ke depan,” tegas Hermansyah. Jika pembangunan awal saja tak diselesaikan dengan benar. Bagaimana ke depan pembangunan bisa terealisasikan dengan baik. Hal itu mustinya menjadi prioritas untuk menyelesaikan. Karena memang itu menjadi tanggungjawabnya. Ir H Syahrizal Kadis Dinas Pekerjaan Umum mengakui, keterlambatan pengerjaan proyek jalan yang ditampung dalam APBD 2008. Terindikasi kontraktor tidak melaksanakan de ngan baik. Kendati, belum terdengar adanya tindakan konkrit dan nyata terhadap kontraktor yang nakal alias punya rapot merah. Komisi C jelas tak mau mendengar, kesan kesanggupan Dinas PU hanya sebatas lips service, selalu berjanji siap selesaikan. (ham)

JAKARTA - MANADO

JAKARTA - BIAK

Jam : 15.10 Telp. : (0341) 855878

Jam : 22.00 Telp. : (0981) 591636

JAKARTA - MAKASAR

JAKARTA - DENPASAR

Jam : 05.00 Telp. : (0411) 3655255

JAKARTA - KUPANG Jam : 14.35 Telp. : (080) 830555

JAKARTA - JAYAPURA Jam : 22.00 Telp. : (0967) 550666

JAKARTA - MANOKWARI Jam : 22.00 Telp. : (0986) 215666

2X

Jam : 16.00, 20.15 Telp. :(0361) 429620

JAKARTA - BATAM

2X

Jam : 10.30, 13.50 Telp. :(0778) 429620

PONTIANAK - KUCHING (Via Pontianak) Jam : 08.00 Telp. : (082) 244299

GUANGZHOU

Dari Terminal 2D Jam : 07.30 Telp. : 86-20-6120 6350


SAMBAS

24

Pontianak Post

TERIGAS

Eksekutif Berharap Dewan Mendukung

Bangga Terpilih SSN TERPILIHNYA SDN 2 Galing sebagai salah satu sekolah dengan standar nasional atau biasa disingkat SSN, menurutnya, memberikan kebanggaan tersendiri. Makanya Ia berharap amanah yang telah diberikan tersebut dapat benar-benar diemban dalam memajukan sumber daya manusia di daerah Ehwan ini. “Upaya peningkatan terus Kami lakukan saat ini,” ujar Ehwan AMaPd, Kepala Sekolah SDN 2 Galing, ketika berbincang dengan Pontianak Post kemarin, dalam suatu acara di sekolahnya. Meski penetapan sebagai SSN sudah sejak tahun kemarin, jelasnya, namun saat ini proses penyiapan sejumlah infrastruktur pendukung terus berjalan. Diantaranya kualifikasi guru, sarana komputer, laboratorium, perpustakaan, dan yang lainnya tengah disiapkan sedemikian rupa agar dapat terpenuhi seperti yang sudah digariskan dalam ketentuan yang mengatur mengenai SSN tersebut. “Bahkan untuk guru bahasa Inggris, Kami merekrut tenaga pengajar dari luar sekolah,” Ehwan bercerita.(mur)

TILIK

Gagas Kegiatan di Perbatasan MENJELANG akan dibukanya border Aruk, PGRI Kabupaten Sambas akan ikut memerankan diri dalam mendukungnya. Menurut Ketua PGRI Kabupaten Sambas Yusniar SPd MSi, saat ini mereka sedang menyiapkan acara yang bakal dihelat di daerah perbatasan. “Apa saja gerangan kegiatan yang dilakukan, kini sedang Kami diskusikan dikepungurusan,” ujarnya kepada koran ini, kemarin, di Sambas. Yusniar menegaskan bahwa pengembangan sumber daya manusia tentu harus menjadi prio-ritas seiring dibukanya lintasan antar negara. “Makanya peran guru tidak dapat dipisahkan dalam hal ini,” tukasnya. (mur)

Jumat 13 Februari 2009

Raperda Desa dan Bank Syariah

MURSALIN/PONTIANAK POST

SOSIALISASI UJIAN: Menjelang pelaksanaan ujian yang semakin dekat, Pemkab melalui Dinas Pendidikan, kembali gencar menggelar sosialisasi ke berbagai kecamatan.

Standar Kelulusan Semakin Meningkat GALING-Standar kelulusan untuk siswa yang mengikuti ujian akhir sekolah untuk tahun ini meningkat. Dari yang semula 5,25 sebelumnya, kini bertambah menjadi 5,50. “Artinya untuk bisa lulus, minimal nilai yang harus diraih saat ujian harus 5,50 tersebut,” ujar Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Sambas Drs Nurpinarto, kemarin, saat menghadiri acara sosialisasi persiapan ujian yang digelar di SDN 2 Galing. Hadir pada kesempatan tersebut sejumlah Kabid di lingkungan Disdik dan unsur pimpinan kecamatan, kepala desa, guru, dan beberapa undangan lainnya. Meskipun standar meningkat, jelasnya, untuk tahun ini toleransi terhadap nilai empat diberikan maksimal dua pelajaran. Sedangkan tahun lalu hanya boleh satu. Kelulusan tetap bisa dikantongi, ungkap Nurpinarto, asalkan dengan syarat nilai

rata-rata keseluruhan mata pelajaran yang diujikan minimal lima setengah. Penentuan standar 5,5 untuk sementara ini, jelas Drs H Jusmadi, Kabid SMP, memang untuk sementara hanya diberlakukan pada mereka yang mengikutian ujian akhir nasional yaitu siswa SMP dan SMA sederajat. Sedangkan untuk SD sederajat, imbuh H Mahrus Saman SPdSD, Kabid TKSD, masih seperti yang lalu yaitu ujian akhir sekolah berstandar nasional. “Koreksi untuk SD dilakukan oleh panitia provinsi. Namun tetap dipantau oleh tim dari pusat,” jelasnya. Mengingat semakin tingginya standar kelulusan tersebut, imbuh Jusmadi, maka sudah seharusnya para siswa dipersiapkan sebaik mungkin agar bisa mengikuti ujian dengan sukses. Waktu yang masih tersedia saat ini, katanya, diman-

faatkan sebaik mungkin untuk belajar dan berlatih mengerjakan soal ujian. Sesuai jadwal, untuk SMA ujian dilaksanakan 20 April, SMP 27 April, dan SD 21 Mei. Camat Galing Halibus SSos, yang ikut hadir dalam sosialisasi, menegaskan bahwa untuk meraih keberhasilan peserta didik dalam menghadapi ujian akhir tahun ini, seluruh komponen di wilayah kerjanya akan diikutsertakan berpartisipasi. Mulai dari aparat kecamatan, kepolisian, petugas kesehatan, dan sebagainya, ujar dia, harus saling bahu membahu guna mendukung siswa supaya berhasil. “Terutama tentu disini yang tak kalah pen-ting ikut berperan adalah orang tua. Anak-anak yang berada di rumah mesti dikontrol jadwal belajarnya dan diciptakan lingkungan yang kondusif untuk belajar,” paparnya.(mur)

SAMBAS-Bupati melalui Sekda Kabupaten Sambas, kemarin, memberikan jawaban atas pemandangan umum DPRD mengenai tiga ranca-ngan Perda yang proses pembahasannya kini tengah berjalan. Peraturan Daerah tersebut yaitu tentang Desa, Bank Syariah, dan Penegakkan Perda. Dan Eksekutif berharap DPRD akan terus mendukungnya hingga pengesahan nanti. “Pemerintah Kabupaten Sambas tentu sangat berterima kasih kepada seluruh anggota DPRD yang telah memberikan dukungan kelancaran pembahasan ketiga raperda. Apa yang disampaikan dalam pemandangan umum adalah merupakan wujud dukungan dan masukan yang konstruktif,” ujar Drs H Tufitriandi MM, Sekda Kabupaten Sambas, dihadapan peserta Sidang Pariupurna. Menurutnya regulasi yang dihasilkan harus mampu menjadi pemacu masyarakat untuk ikut menyukseskan pemba-ngunan. Misalnya mengenai raperda tentang desa, ungkap Sekda. Dijelaskannya bahwa pengaturan tersebut memang menjadi perhatian Pememerintah Kabupaten Sambas. Karena aturan itu nantinya sebagai bentuk tanggung jawab bersama, bukan hanya pada segi administrasi, fisik maupun teknisnya melainkan menjadikan

DIJUAL KAVLING TANAH 1. Desa Dalam Kaum Sambas (600 meter dari Kantor Imigrasi Sambas) 2. Gang Usaha Baru Desa Lumbang Sambas Dijual tunai dan kredit 3 s/d 5 tahun Kredit tanpa uang muka, Angsuran mulai Rp 350.000,- per bulan Hub: Tan Abdul Malik

HP. 0856 5442 8275

pendanaan sebagai salah satu faktor yang harus diperhatikan. “Tentunya ini akan berdampak pada pendanaan dimana Pemda wajib memberikannya ke desa melalui dana alokasi desa yang telah kita mulai sejak tahun 2006,” tutur mantan Asisten III Setda Pemkab Sambas membacakan paparan demi paparan dari Bupati. Pentingnya raperda desa, imbuh Tufit, karena desa memberikan kontribusi pelayanan langsung kepada masyarakat. “Makanya raperda yang diusulkan itu setidaknya sebagai jawaban atas permasalahan yang dihadapi para Kades dalam mengambil kebijakan di desa,” paparnya. Pemerintah berharap, kata Sekda, dengan digabungnya 13 perda yang mengatur tentang desa kedalam satu perda yang sedang dibahas tersebut agar pengaturan desa kedepan lebih komprehensif. “Mudah-mudahan Perda ini akan mendapat duku ngan semua pihak,” tandasnya. Selain Perda Desa, Bupati juga menerangkan mengenai raperda BPR Syariah Madani Sambas. Tufit menegaskan bahwa pengelolaannya akan diupayakan secara profesional. Diantaranya yang telah dilakukan untuk mengembangkan perbankan tersebut adalah melakukan koordinasi dengan Bank Indonesia dan menggunakan jasa konsultan dalam hal standar operasi pelaksanaan, studi kelayakan, dan lainnya. “Itu Kami lakukan sejak tahun 2007,” terangnya. (mur)


Pontianak Post

Jumat 13 Februari 2009

Singkawang

25

Manfaatkan Media dalam Pendidikan

Partai Kedaulatan Gelar Pengobatan Gratis BENGKAYANG-Partai Kedaulatan Kabupaten Bengkayang melakukan empat kali pengobatan gratis. Empat kecamatan dijadikan sasaran pengobatan gratis yakni di Kecamatan Sui Beli­ tung, Kecamatan Bengkayang, Kecamatan Lumar dan Kecamatan Teriak. Di Kecamatan Sui Belitung digelar 8 Pebruari, tanggal 15 Pebruari dilaksanakan di Kecamatan Bengkayang, yang dipusatkan di Desa Tirta Kencana, tanggal 22 Pebruari di Kecamatan Lu­ mar dan terakhir tanggal 8 Maret di Kecamatan Teriak yang dipusatkan di Desa Sayong. Menurut Yulius He­ri SPd mengatakan, ma­s ya­r akat sekarang derajat kesehatan­ nya sangatlah rendah. Untuk berobat, kebanyakan mereka tidak memiliki dana. Untuk itu, dengan memberikan pe­ngobatan gratis dari Par­ tai Kedaulatan Kabupaten Yulius He­ri SPd Bengkayang dapat meri­ ngankan beban yang diderita oleh masyarakat. “Ini adalah bentuk wujud nyata kita (Partai Kedaulatan) berkip­ rah di Kabupaten Bengkayang,” kata Yulius. Diakui Yulius, Partai Kedaulatan merupakan partai baru yang akan mengikuti pemilu 2009. “Kita juga melakukan sosialisasi kepada masyarakat pemilih, bahwa Partai Kedaulatan ada di Kabupaten Bengkayang dan memberikan bukti nyata kepada masyarakat dengan melakukan pengobatan gratis,” katanya. pengobatan gratis ini, kata Yulius, ditangani oleh dokter dan paramedis. Dia sangat bangga sekali, ternyata pengibatan gratis ini diminati oleh masyarakat. “Setelah kita lakukan pertama kali di Kecamatan Sui Belitung, sangat luar biasa. Sedikitnya seribu lebih masyarakat berbondongbondong datang ke posko pengobatan gratis yang digelar oleh Partai Kedaulatan. Membuktikan masyarakat berkeinginan agar kesehatannya terjaga. Tapi, dengan keterbatasan keuangan me­reka, akhirnya mereka tak berobat,” kata Yulius yang merupakan calon DPRD Kabupaten Bengkayang dari daerah pemilihan 1 yang terdiri dari Kecamatan Bengkayang-Teriak, Sui Betung, Samalantan, Lembah Ba­wang, Monterado. Yulius sangat mengharapkan kepada masyarakat yang ingin memperoleh pengobatan secara cuma-cuma bisa mendatangi posko pengobatan gratis yang digelar oleh Partai Kedaulatan yang telah ditentukan. “Kita melaksanakan pengobatan gratis ini mulai pukul 09.00 WIB sampai selesai. Kita tidak bisa membatasi masyarakat yang ingin memperoleh pengobatan,” kata Yulius. (zrf/pk)

Seminar Sertifikasi

ODY/PONTIANAKPOST

PANEN: Seorang pekerja sedang memisahkan padi dari batangnya. Panen kali ini kurang menggembirakan, apalagi setelah beberapa waktu lalu kota Singkawang direndam banjir.

Gencarkan Pemasaran Hasil Home Industri Maksimalkan Potensi Danau Serantangan SINGKAWANG -- Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Dae­ rah Kota Singkawang Nurhasa­ nah mengatakan, Singkawang membutuhkan pasar tradisional untuk memasarkan potensi in­ dustri rumah tangga atau home industri Singkawang Selatan. Hal itu sudah sepantasnya menjadi perhatian pemerintah. “Banyak potensi home industri, ta­pi sulit dalam pemasarannya. Orang luar datang mau belanja

susah untuk menemukan barang yang dicarinya,” kata dia kepada Pontianak Post di Singkawang kemarin. Ia mencontohkan, hasil dari home industri tersebut, yakni keramik, makanan seperti tahu, dan lain sebagainya. Kota Sing­ kawang, memang terkenal de­ ngan hasil dua produk tersebut. Akan tetapi, pembeli masih ke­ sulitan mencarinya. Salah satunya, pada saat mo­ men Cap Go Meh kemarin. “Cap Go Meh kemarin, orang hanya datang untuk melihat atraksi saja, tanpa bisa membawa pulang apa-apa (barang-barang dan ma­ kanan dari Singkawang) karena kesulitan menemukan tempat yang menjual barang tersebut. Kalau orang dari Singkawang mungkin mengetahui, tapi tidak dari luar,” katanya. Menurut Sekretaris Komisi A DPRD Kota Singkawang ini, diperlukan pembangunan kioskios untuk menjual produk terse­ but. Sekarang ini, kata dia, belum ada kios-kios yang mudah ditemui untuk menemukan produk hasil dari home insutri tersebut. “Kalau di Solo ada pusatnya, seperti di Selower, kalau di Bali ada Sukowati. Di Singkawang ini belum ada pusatnya,” ungkap politisi dari Partai Persatuan Pembangunan tersebut. Untuk itulah, kata dia ke de­pan, di­butuhkan pemikiran-pemikiran

yang matang dari masyarakat dan pemerintah,terkait hal tersebut. Pada bagian lain, ia juga me­ nyebutkan, bahwa Danau Se­ rantangan yang berada di Sing­ kawang Selatan, mesti diman­ faatkan dengan baik. Misalnya, untuk budidaya perikanan, sum­ ber air baku dan potensi pari­ wisatanya. Akan tetapi, kata dia, saat ini akses jalan menuju lokasi tersebut saja masih sulit. Danau Seratangan di Kelura­ han Sagatani, Kecamatan Sing­ kawang Selatan memiliki potensi pariwisata dan perikanan besar. Hanya saja peluang tersebut belum digarap secara maksimal mengingat beberapa kendala. Danau Serantangan memi­ liki luas 400 Hektare. Berba­ gai macam ikan tawar banyak berkembang biak disana. Di sekitar Danau Serantangan hidup sekitar 85 kepala keluarga. Ber­ bagai macam ikan tawar banyak berkembang biak disana. Dari Sagatani menuju Danau Seran­ tangan hanya membutuhkan wak­ tu 30 menit menggunakan mo­ tor air. Beberapa bagian airnya keruh. Bahkan diyakini me­ ngandung merkuri akibat PETI di teritorial Kota Singkawang maupun Kabupaten Bengkayang. “Mudahkan akses menuju jalan ke Danau Serantangan,” katanya seraya menambahkan, jangan sampai danau tersebut semakin tercemar. (ody)

SINGKAWANG – Stefanus Sahala staf pengajar Fakul­ tas Keguruan Ilmu Pendidikan Universitas Tanjungpura Pontianak, ditemui di Singkawang kemarin mengatakan, para guru harus memanfaatkan media sederhana dalam melakukan proses belajar mengajar di sekolah terhadap anak didik. Hal ini dianggap penting dan memberikan kemudahan bagi siswa agar lebih mudah memahami suatu pelajaran di kelas. “Kreatifitas guru dalam mengembangkan dan meman­ faatkan semaksimal mungkin berbagai media sederhana, diharapkan akan sangat membantu bangsa ini memiliki pendidikan nasional yang berkualitas dengan keunggulan komparatif dengan bangsa lainnya,” ungkap Stehanus kemarin di SMK 3 Singkawang usai seminar Pelaksanaan Sertifikasi untuk Menciptakan Pendidikan yang Berkualitas kemarin. Ia menjelaskan, terdapat beberapa kelompok media sederhana, yakni gambar diam, grafis, realita, media display, tumbuhan sebagai media sederhana, lingkungan dan alam sekitar sebagai media pembelajaran. Ia mengatakan, guru-guru yang sudah mengikuti berbagai kegiatan-kegiatan, penataran, dan mendapatkan informasi tentang media sederhana untuk pendidikan, diharapkan bisa mengimplementasikannya ke tempatnya mengajar. Akan tetapi, katanya, hal itu masih urung dilakukan. “Kemungkinan dia (guru) tidak memahami penataran tersebut, terkendala biaya, atau dia tidak mengerti sama sekali dengan media pembelajaran tersebut. Untuk apa digunakan, apa tujuannya, apa manfaatnya,” jelasnya. Ia mengungkapkan, sekolah di kota-kota mungkin su­ dah banyak yang melaksanakan proses belajar mengajar dengan media. “Tapi bagaimana yang dipelosok, menuju sekolah saja susah dan ada yang menggunakan sampan. Mancapai sekolah saja susah, apalagi memikirkan alat,” katanya. Menurut dia, janganlah menganggap media itu mahal. Gunakanlah yang sederhana. Yang penting, kata dia, pada prinsipnya mau canggih atau apapun, suatu alat yang bisa menjelaskan informasi itu dianggap media. “Kenapa guru tidak melakukannya. Pemikiran saya apakah tidak megerti, apakah malas, atau masih tidak ada dana dan kepedulian dan sebaaginya. Masaah media ini bukan hal baru,” ung­ kapnya. Metode belajar dengan ceramah di depan kelas saja, dinilainya sudah kurang efektif lagi diterapkan di zaman sekarang ini. Kata dia, masih banyak guru yang meng­ gunakan ceramah, tanpa menggunakan alat bantu. Bisa dibayangkan, mungkin setelah keluar satu jam dari kelas, murid sudah lupa,” katanya. Oleh karena itulah, kata dia, lebih efektif bila menga­ jar menggunakan tiga M. Yakni melihat, mendengar dan melakukan. Agar, para siswa yang telah mendengar, dan melihat dalam proses belajar tersebut, bisa melakukannya juga. “Ini lebih muda bagi siswa memahami pelajaran. Bukan hanya mendengar, harus aktif,” ungkapnya. Ia mengungkapkan, guru juga harus aktif. Misalnya, saat murid meminta bantu dalam kegiatan, harus dibantu sesuai dengan peran guru tersebut. “Apabila ada siswa dianggap aktif dan punya pengetahuan, kita (guru) kembangkan dan lakukan hal itu,” katanya. (ody)

Pasang Iklan

BIRO

SINGKAWANG

(0562) 631912 08125713422


KETAPANG

26

Pontianak Post

POTRET

Terjadi Konspirasi Tunggakan Gaji Petani BIG

Pemberitahuan Berulang-ulang MENANDAI atau mencontreng surat suara dalam Pemilu 2009 hanya dilakukan satu kali. Menurut, Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kalbar AR.Muzamil, bahwa sepanjang tidak ada perubahan Undang-Undang nomor 10 tahun 2008, maka cara memberi suara tetap dilakukan satu kali menandai. Ini sesesuai dengan pasal 153 dan 176 UU AR Muzamil nomor 10 tahun 2008. Disinggung banyak masyarakat yang belum mengetahui tata cara mencentang dan lebih terbiasa pada mencoblos? “Saat sekarang masyarakat sudah cerdas,” kata Muzamil. Pihak KPU juga mengantisipasi terjadinya banyak surat suara yang tidak sah, dengan cara melakukan pemberitahuan berulang-ulang. Bila diperlukan, pemberitahuan juga akan diberikan sebelum pemilih melakukan pemungutan suara. Salah satu caranya dengan menampilkan gambar cara menandai yang benar sewaktu pemungutan suara berlangsung. (ndi)

ALE-ALE

Kehilangan Tas ANGGOTA DPRD Kabupaten Kayong Utara (KKU), Abdul Karim (45 tahun) mengalami nasib apes pada hari Selasa (10/2) petang. Pasalnya, perjalanan pulang dari Sukadana ke Teluk Batang, ia harus kehilangan sebuah tas. Sementara tas tersebut berisikan surat-surat penting. “Kejadian itu sekitar pukul 16.00 WIB, entah terjatuh dimana saya tidak tahu, kalau uang dalam tas itu diambil tak masalahlah, tapi surat-surat berharga itu yang sangat penting bagi saya,” kata Abdul Karim, anggota DPRD Kayong Utara kepada Pontianak Post. Ada pun tas yang hilang tersebut berisikan sertifikat tanah atas nama M.Said, ijazah sarjana hukum yang dikeluarkan Universitas Tanjungpura tahun 2009, sertifikat penghargaan diklat yang dikeluarkan central union Pancur Solidaritas kasih tahun 2009, dan uang tunai Rp 1,7 juta. Menurut warga Dusun Panca Bakti III, RT 11/RW III Desa Teluk Batang, kejadian itu diperkirakan antara Teluk Malano sampai Teluk Batang dalam perjalanan pulang dari Sukadana. Apakah tas tersebut tertinggal di satu tempat dia singgah, atau tercecer,Abdul Karim mengaku tidak tahu persis.(ndi)

Jumat 13 Februari 2009

FOTO MAROTE/PONTIANAK POST

SANTAI: Kegiatan diskusi yang membahas mengenai sisi-sisi negatif perayaan valentine. Meski berlangsung santai, namun para peserta sangat antusias melontarkan berbagai pertanyaan serta melemparkan ide dalam diskusi itu.

Imbangi Malam Valentine Ajak Pelajar Gelar Diskusi KETAPANG-Peringatan malam valentine tidak beberapa lama lagi bakal disongsong. Malam yang jatuh menjelang 14 Februari tersebut selama ini memang menimbulkan kesan negatif atas persepsi keberadaannya sebagai malam kasih sayang. “Malam valentine identik dengan pergaulan bebas, seks bebas, serta hal-hal yang menjurus pada sesuatu yang sebetulnya sangat dilarang dalam ajaran agama,” ujar Heri Susanto, salah satu pembicara yang didaulat untuk mengisi Diskusi Panel Valentine’s Day sebagai Konspirasi untuk Melemahkan Islam, di Aula Terbuka SMA Muhammadiyah Ketapang Jalan KH M Mansyur, Kamis (12/2). Heri menjadi pembicara dalam diskusi yang diikuti tidak kurang dari 55 pelajar yang menjadi utusan dari berbagai SMP serta SMA di Ketapang. Tercatat sekolah-sekolah yang mengirimkan utusan mereka dalam diskusi menarik tersebut antara lain SMA Negeri 1 Ketapang, SMK AlHaudl Ketapang, MAS As-Shufiyah, SMA Negeri 2 Ketapang, SMP Negeri

4 Ketapang, SMP Negeri 2 Ketapang, MTs At-Taqwa, SMK Negeri 2 Ketapang, SMA PGRI, hingga SMP Muhammadiyah. Kegiatan yang digelar Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) SMA Muhammadiyah Ketapang tersebut juga menghadirkan pembicara lainnya seperti Rudian Setiawan. Gemuruh perayaan valentine memang menjadi sesuatu yang sulit untuk dihindari, terutama oleh kalangan generasi muda. Pembicaraan sebagian besar kaula remaja terhadap malam 14 Februari, tentu tidak lain tertuju pada rencana mereka menyongsong pergantian malam tersebut. Mencegah remaja agar tak turut hanyut dalam perayaan yang dikhawatirkan malah menjurus ke arah negatif, maka tepat pada malam menyongsong tanggal tersebut, juga digelar kegiatan yang lebih positif. Heri mencontohkan seperti kegaiatan diskusi yang dilaksanakan SMA Muhammadiyah tersebut, bukan mustahil juga dilaksanakan pada malam tersebut. Hanya saja, tentu kemasan yang ditampilkan harus semenarik mung-

kin, sehingga para remaja beralih perhatiannya dari ingin ikut-ikutan merayakan valentine, menjadi ingin mendalami berbicara mengenai dampak negatif dari sekadar ikut-ikutan. Bisa saja, ditambahkan dia, diskusi digelar di kafe-kafe atau tempat yang sering didatangi para remaja tersebut. “Jadi ketika orang lain merayakannya (valentine), maka kita mengadakan kegiatan yang membahas apa yang dirayakan tersebut. Silahkan bandingkan, maka yang lebih bermanfaat dan mana yang mudharat,” ungkapnya. Kegiatan diskusi yang digelar sejak pukul 07.30 WIB tersebut memang mampu memancing keinginan para remaja untuk mengetahui secara mendalam, apa sebetulnya yang menjadikan perayaan valentine menjadi begitu populer. Muncul berbagai usulan serta gagasan yang menjadikan kegiatan tersebut berlangsung hidup. Bahkan hingga menjelang tengah hari, sebelum Kepala SMA Muhammadiyah A Yani HS menutup kegiatan tersebut, sulit untuk mengakhiri diskusi yang kian menghangat. (ote)

KETAPANG-Pengamat Hukum Kalbar Rousdy Said yakin telah terjadi konspirasi orangorang tertentu dalam persoalan yang menimpa PT Benua Indah Group (BIG). Pasalnya setelah diterpa dengan menyegerakan lelang aset-aset milik perusahaan tersebut, kini PT BIG ditimpa dengan persoalan penunggakan pembayaran tandan buah segar (TBS) para petaninya. “Saya yakin bahwa manajemen PT Benua Indah Group (BIG) telah membayar gaji petani pada Bulan Oktober lalu sebesar Rp24 milyar, lantas bagaimana bisa mencuat ke permukaan bahwa para petani belum menerimanya,” ujar Rousdy kepada Pontianak Post melalui telepon genggamnya, Kamis (12/2). Dia khawatir pengakuan petani bahwa mereka belum menerima pembayaran TBS dari PT BIG sebagai sebuah akal-akalan. Terjadi sesuatu yang direkayasa, di mana masyarakat dibuat dalam kondisi kritis hingga hanya makan jagung sejak 2 bulan terakhir. Seperti mencuat ke permukaan selama ini bahwa sejak Oktober 2008, para petani dari beberapa kecamatan belum menerima pembayaran TBS. Dalam kacamata Rousdy, ada semacam konspirasi dari pihak-pihak tertentu terhadap iklim investasi di Kalbar. Sebagai perusahaan lokal, apa yang diinvestasikan PT BIG tampaknya, ditambahkan dia, ingin dialihkan ke perusahaan-perusahaan asing. Aksi demo yang dilancarkan para petani malah dinilai dia sebagai

RAJA BAJA

BENGKEL FUSAN

Jl. A. Yani II No. 2 Telp. (0561) 7077218 - HP. 0811562392

Saya yakin bahwa manajemen PT Benua Indah Group (BIG) telah membayar gaji petani pada Bulan Oktober Dia menegaskan, jika memang persoalan tersebut direkayasa, dampak negatifnya tentu saja kepada para pembeli CPO di pasaran dunia. Jika dibiarkan berlarutlarut, dia yakin, akan berpengaruh terhadap perusahaan-perusahaan nasional lain yang beroperasi di Ketapang. “Saya berharap aparat penegak hukum serta institusi seperti KPK, jeli melihat konspirasi rekayasa tersebut, yang bahkan mengarah kepada kepentingan pribadi,” katanya. (ote)

Bengkel

ANAM

RAJA BAJA Jl. Adisucipto Km.8 No.2 Ptk HP. 08125612317 Telp. 722128, Fax. 721718

Two In One

MaU paSanG DI

bagian dari rekayasa tersebut. “Saya memandang ada semacam kepentingan dari pemangku kepentingan lokal untuk menghancurkan investor nasional, demi kepentingan pribadi dari orang-orang tertentu, baik di eksekutif maupun di legislatif,” ungkapnya. Dalih lelang sebagai upaya untuk membayar TBS para petani yang tertunggak dipandang Rousdy sebagai sesuatu yang tak beralasan. Manajemen perusahaan lokal yang telah berkiprah belasan tahun di Kabupaten Ketapang tersebut dikatakan dia, sejak awal memiliki itikad baik untuk membayar hak para petani.

KETAPANG Two In One

s )+,!. s +/-")3 s ,!.''!.!.+/2!. Hubungi : Bapak SAMIUN Biro Pontianak Post Ketapang Telp. 0534-35514 / 08125750837

MELAYANI PEMBUATAN : • Tangga, pagar, tralis, balkon, canopy, dll. • Dari besi tempa & stainless stell • Folding gate & pintu model kayu • Konstruksi baja

KWALITAS TERBAIK MUTU TERJAMIN

• Folding Gate “Standar” • Canopy Polycar Bonet / Acrylic • Pagar & Tangga Stainless dgn Las Argon • Konstruksi Baja • Pagar & tangga besi tempa • Tangki CPO s/d 2.500 ton • Rolling Door • CCTV (Kamera Pengawas) • Mesin Pagar Otomatis JANGAN SALAH PILIH ! PASTIKAN ANDA MENDAPATKAN YANG TERBAIK


Pontianak Post

ANEKA

Jumat 13 Februari 2009

Layani Perpanjangan SIM TNI Sambungan dari halaman 21

personel TNI AU melakukan perpanjangan. Terdiri dari seorang pamen, 3 orang pama, 9 bintara, 15 tamtama dan 2 pegawai negeri sipil, dengan jenis SIM A 2 orang dan SIM C 28 Orang. Kepada masyarakat, Imam mengatakan, jika ingin mendapatkan pelayanan SIM perpanjangan secara kolektif, dapat

menghubungi Direktorat Lalu Lintas Polda Kalbar. Jajaran Kepolisian, lanjutnya, sudah bertekad untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat secara cepat, tepat, tidak bertele-tele. “Tentunya dengan biaya sesuai dengan ketentuan yang ada,” tegasnya. Menurutnya, dengan diberikannya pelayanan SIM secara cepat dan prima tersebut, diharapkan mampu memiliki

daya ungkit untuk meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap Polri. “Pelayanan SIM ini akan dilakukan secara terus menerus dan mobil SIM keliling akan mangkal di tempat-tempat yang sering dikunjungi masyarakat atau dilokasi-lokasi yang telah ditunjuk oleh masyarakat berdasarkan kesepakatan warga,” kata dia. Dalam pelayanan SIM kelil-

ing hanya diberikan kepada pemilik SIM yang masa berlakunya belum berakhir. Sedangkan bagi mereka yang memiliki SIM telah habis masa berlakunya, pelayanan SIM akan dilakukan di poltabes atau polres. “Karena yang bersangkutan harus mengikuti ujian teori sebagaimana Peraturan Pemerintah Nomor 44 Tahun 1993,” kata Imam. (hen)

tindak pidana yang didakwakan. “Ini didasari Pasal 143 ayat (2) huruf (b) KUHAP,” kata Cecep saat membacakan dakwaan. Untuk itu, menurut penasehat hukum, dakwaan JPU layak dibatalkan atau batal demi hukum. Penasehat hukum juga meminta eksepsi tersebut diterima, sekaligus menolak dakwaan JPU pada putusan sela. Selanjutnya meminta Asmad Sama’dikeluarkan dari tahanan setelah putusan dibacakan nanti. Selesai pembacaan eksepsi, sidang ditutup. Sidang dilanjutkan Kamis pekan depan dengan materi sidang putusan sela. Seusai sidang, ketika ditanya wartawan tentang kondisinya dan pendapatnya mengenai eksepsi Asmad enggan berkomentar. Digiring ke luar ruangan, pengunjung sidang berebutan menyalaminya. Sampai ada yang meneteskan air mata ketika bersalaman dengannya.

Cecep Priyatna setelah melepas toga, mengatakan, dakwaan JPU yang dibacakan pekan lalu sama sekali tidak mengarah kepada kliennya. Untuk itu pihaknya mengajukan eksepsi. “Kami menilai dakwaan JPU tidak cermat dan lengkap. Berharap hakim menolak dakwaan dan menerima eksepsi kami,” harapnya. Ketua Asosiasi Kepala Sekolah Indonesia (AKSI) Kota Pontianak Firdaus Mian, mengungkapkan, kepala sekolah yang datang ke PN merupakan wujud dukungan mereka kepada Asmad Sama’. Mereka tetap menganggap Asmad tidak bersalah. Yang menyeretnya ke pengadilan hanya kesalahan administrasi. “Sidang-sidang yang akan datang kami tetap hadir untuk memberikan dukungan moral kepada pak Asmad,” kata dia. (hen)

ditempatkan beberapa orang dari pihak pemerintah untuk melakukan pengawasan. Dia menyatakan prihatin sekaligus menyesalkan hal ini. Apalagi permasalahan semakin kompleks menyusul tidak dibayarnya TBS petani selama empat bulan. “Kenapa tidak dibayar. Emangnya CPO tidak dijual perusahaan? Petani mau makan apa. Itu kan hasil keringat petani,” ujar dia. Menurut Cornelis, dia sudah berkali-kali memberitahu PT BIG (Budiono Tan) supaya persoalan ini segera diselesaikan. Selanjutnya Gubernur mengatakan bahwa dia akan se-

cepatnya membantu petani menyelesaikan permasalahan ini. Berdasarkan laporan tertulis yang telah diterima gubernur dari petani dan Pemkab Ketapang, itu dia akan menyurati pemilik PT BIG, Budiono Tan untuk mencari solusi. PT BIG diharapkan segera membayar TBS petani. “Tapi kita tidak bisa melakukan upaya paksa. Kita akan undang untuk bicara,” ujar dia. Usai pertemuan, gubernur langsung menggelar rapat tertutup bersama instansi terkait di pendopo. Pihak-pihak yang diajak rapat antara lain jajaran pemprov, Bank Mandiri dan KP2LN Pontianak. (rnl)

Dakwaan Dinilai Tidak Cermat Sambungan dari halaman 21

suara di ruang yang akan digunakan untuk persidangan Asmad. Sekitar pukul 11.00, Herry Haryono menuju ruang sidang. Pengunjung yang ingin menyaksikan sidang Asmad Sama’ turut memasuki ruangan mengira Asmad yang akan menjalani persidangan. Mengetahui Heri yang menjalani persidangan mereka kembali menunggu di luar ruangan. Setengah jam kemudian, usai persidangan Herry Haryono, Asmad keluar dari ruang tunggu. Tidak langsung menuju kursi pesakitan, sembari menunggu majelis hakim masuk ruangan, Asmad bercengkrama dengan keluarga dan sejawatnya. Senda gurau tampak hangat, sesekali mantan Kepala Dinas Pendidikan Kota Pontianak itu tersenyum lebar. Sidang dengan jadwal pemba-

caan eksepsi penasehat hukum terdakwa dimulai setelah semua elemen persidangan hadir. Ketua Majelis Hakim Subaryanto membuka sidang dengan ketukan palu dan menyatakan sidang dibuka dan terbuka untuk umum. Sebelumnya, pekan lalu Jaksa Penuntut Umum (JPU) membacakan dakwaannya. Merasa keberatan, penasehat hukum Asmad Sama’ kali ini membacakan eksepsi (keberatan atas dakwaan). Dua penasehat hukum Asmad hadir, Cecep Priyatna dan Herman. Pembacaan eksepsi diwakilkan Cecep. JPU Farida Aspeyani dan Rita Hilga mendengarkan dengan seksama sambil menyimak salinan eksepsi yang diberikan kepada mereka. Dalam eksepsi penasehat hukum menilai, dakwaan JPU tidak lengkap dan cermat serta tidak jelas tentang waktu dan tempat

Gubernur Tidak Intervensi Lelang Sambungan dari halaman 21

“Kita hanya menunggu hasil keputusan pengadilan yang pasti dan tetap. Jadi saya tidak intervensi lelang atau masuk dalam lingkup itu. Saya juga tidak pernah diajak pemerintah pusat (Departemen Keuangan) untuk menyelesaikan masalah ini. Tidak benar saya intervensi,” ujarnya lagi. Cornelis menilai, kasus tidak dibayarnya tandan buah segar sawit selama empat bulan oleh PT BIG adalah kesalahan pemerintah. Sebab, aset-aset PT BIG berupa kebun inti dan dua unit pengolahan kelapa sawit serta barang-barang lain sebetulnya

sudah disita oleh KP2LN (Kantor Pelayanan Piutang dan Lelang Negara) Pontianak sejak 22 Maret 2006 karena kredit macet. Tetapi, anehnya barang sitaan tersebut kemudian diserahkan kembali kepada PT BIG untuk dikelola. “Harusnya, setelah disita barang itu jadi milik negara. Kenapa diserahkan lagi kepada PT BIG? Itu salah pemerintah sendiri,” katanya. Jika aset perusahaan tersebut dikelola negara, yang mana manajemennya ditentukan negara, dia yakin persoalan ini tidak akan terjadi. Paling tidak, lanjut Cornelis, di jajaran manajemen perusahaan, hendaknya

Balita Kalbar Kurang Gizi Sambungan dari halaman 21

yang menyebutkan bahwa secara nasional, persentase balita gizi buruk kronis di Kabupaten Kapuas Hulu termasuk 10 yang tertinggi di Indonesia. Hal itu berdasarkan data Depkes yang melihat pada indikator tinggi badan berbanding umur. Menurut Subuh, gizi buruk kronis berarti mengalami kekurangan gizi dalam tempo bertahuntahun. Berdasarkan hasil riset di Kalbar (pemantauan status gizi balita berdasarkan berat badan berbanding umur), Kabupaten Kapuas Hulu memang menduduki peringkat paling bawah yaitu mencapai 3,23 persen. Sementara persentase terkecil diduduki Kabupaten Landak yang hanya 0,21 persen. Kabupaten/kota lain dinilai dalam posisi menengah dan punya kecenderungan untuk semakin membaik. Menurut Subuh, sangat sulit untuk menghilangkan kasus gizi buruk di masyarakat. Persoalan ini terkait dengan banyak sektor dan erat hubungannya dengan strata kehidupan atau kesejahteraan masyarakat. Di sisi lain, juga menyangkut kepa-

da perilaku atau pola konsumsi. Upaya-upaya terus dilakukan pemerintah untuk memperbaiki kondisi ini misalnya dengan program keluarga sadar gizi, pemberian suplemen-suplemen tambahan dan sebagainya. Dinas Kesehatan juga telah membentuk Therapetic Feeding Center sebagai pusat perbaikan gizi masyarakat yang dikelola di bawah koordinasi ahli-ahli gizi di tingkat kabupaten. TFC ini sudah ada di masing-masing kabupaten dan merupakan langkah terobosan untuk mendekatkan pelayanan kepada masyarakat. Pelayanan dapat diakses secara gratis. “Pemerintah pusat, provinsi dan kabupaten/kota harus berjalan serentak untuk memperbaiki kondisi gizi masyarakat. Sistemnya harus keroyokan karena walaupun hanya satu kabupaten yang tertinggal, itu akan memengaruhi indeks pembangunan manusia secara keseluruhan,” ujarnya. Langkah yang penting dalam upaya perbaikan gizi, sambung Subuh, adalah surveilans dari tingkat administrasi terendah dan didukung dengan sistem pelaporan yang baik untuk mendeteksi secara dini kasus gizi

buruk. Hal ini sangat urgen agar gunung es (kecil/sedikit yang muncul di permukaan tetapi bagian besar masih tersembunyi) dapat dibongkar. “Nah, kata kuncinya adalah revitalisasi posyandu,” katanya. Posyandu dinilai dapat menjaring balita-balita kurang gizi secara dini melalui aktivitas menimbang bayi yang dilakukan secara berkala. Jika kasus sudah terdeteksi secara dini maka upaya-upaya penanggulangan bisa segera dilaksanakan sebelum kondisi bertambah parah. Program NICE Terkait dengan penanggulangan gizi buruk, di tahun 2009 ini, menurutnya pemprov mendapatkan bantuan hibah dari Asian Development Bank (ADB) berupa program NICE (Nutrition Improvement Community Empowerment) atau Program Peningkatan Gizi melalui pemberdayaan masyarakat. Ada empat daerah yang dijadikan pilot project yaitu Sintang, Landak, Kota Pontianak dan Ketapang. Melalui program ini, akan diupayakan bagaimana supaya masyarakat mengerti dan secara mandiri

dapat mengatur pola gizi pada balita dan ibu hamil. “Kita akan merekrut tenagatenaga ahli gizi (D3 gizi) sebagai penyuluh. Satu tenaga penyuluh menangani dua desa. Mereka akan membimbing sasaran berupa kelompokkelompok masyarakat seperti posyandu dan bekerjasama dengan kepala desa atau instansi terkait,” jelasnya. Ada pertimbangan khusus yang mendasari pemilihan empat kabupaten tersebut. Sintang da Kota Pontianak dianggap mewakili daerah yang status gizi buruknya cukup tinggi sementara Landak dan Ketapang mewakili yang terendah. Program akan diarahkan pada 235 desa. Hasil dari program ini akan dievaluasi sebagai pembelajaran untuk diterapkan di daerah-daerah lain. “Kabupaten/kota lain akan menyusul. Kapuas Hulu mungkin jadi sasaran tahun depan,” ujar dia. Ketika ditanya mengenai anggaran Program NICE, menurutnya pemprov tidak mendapatkan bantuan dalam bentuk anggaran melainkan hanya berupa program atau kegiatan. (rnl)

petanya,“ kata dia. Pernah ada tawaran atau solusi, beberapa kali pertemuan dari pihak tertentu melalui kantor Kecamatan Sungai Raya, dengan mengumpulkan Perangkat Desa, Kades, Kadus, RW dan RT Desa Arang Limbung dengan memberikan pengarahan supaya masyarkat penggarap dibujuk mau diberikan ganti rugi atau dijual ke pihak tertentu dengan perhitungan hasil penjualan dibagi rata atau “dibagi dua” antara penggarap dan pemegang sertifikat. ”Apakah ini merupakan jalan keluar yang terbaik? Sudahkah menyentuh pada persoalan yang sebenarnya? Dibenarkankah sertifikat-sertifikat yang bergentayangan mencari tanah tersebut? Bagaimana BPN mempertanggungjawabkan produknya yang cacat produksi,“ katanya.

Dia tidak menginginkan Kalbar, khususnya di Wonodadi II akan diarahkan seperti kasus tanah di daerah lainnya, yang berujung pada pertikaian. Mengingat kasus ini bukan hanya terjadi di Wonodadi II saja. Beberapa daerah lainnya, khusus di wilayah Kabupaten Kubu Raya (dulu masuk wilayah hukum BPN Mempawah) seperti di Parit Rintis, Desa Punggur Kecil, Kecamatan Kakap; Parit Muksin, Parit Sembin, di Desa Teluk Kapuas, Kecamatan Sungai Raya, dan beberapa desa lainnya yang belum terangkat ke permukaan namun isu ketidakberesannya sudah mencuat. ”Kami sangat berharap kepada anggota dewan yang terhormat memberikan atau melakukan langkah penyelesaian melalui jalur politik,” ujarnya. (zan)

Penggarap Tanah Ngadu ke Dewan Sambungan dari halaman 21

setempat juga pernah mengadukan hal serupa dan meminta audiensi dengan Ketua DPRD Kalbar, akan tetapi tidak ditanggapi.“Kami datang ke DPRD Kalbar untuk meminta kepada para wakil kami memediasi persoalan tanah kami dengan mempertemukan BPN dan orang yang disebut-sebut BPN telah memegang sertifikat tanah di lokasi yang kami garap khususnya di Wonodadi II,” kata Satino, ketua Permata KKR. Mereka telah mengadukan persoalan ini ke DPRD Kabupaten Pontianak. Namun tak juga ada penyelesaiannya. Justru yang sangat meresahkan mereka, selama ini selalu terdengar kabar atau isu negatif, yang terkadang memojokkan para penggarap tanah.

“Kami dianggap penyerobot lahan orang lain dan dituding sering bersikap arogan, anarkis karena selalu membawa parang apabila kebetulan bertemu dengan petugas BPN. Padahal parang adalah bagian dari alat pendukung kerja bagi para petani penggarap yang sudah tentu akan selalu dibawa setiap hari pada waktu dan tempat yang benar pula,“ katanya. Demikian halnya dengan orang-orang pemilik sertifikat hasil pelelangan, kata Satino, mereka juga merasa dirugikan dan tertipu yang seharusnya sudah kuat secara hukum dan dilindungi Undang-undang. “Namum terkadang masih saja haras mengganti rugi kepada pihak lain atau diadu lagi melalui gugatan ke PTUN. Padahal lokasi yang di cari tetap saja masih samar karena tidak didukung dengan data dan

27

Disertifikasi, Gaji Guru Naik 100 Persen SINGKAWANG – Berbahagialah seorang guru. Pahlawan tanpa tanda jasa ini akan diberikan kenaikan gafji sebesar 100 persen. Akan tetapi, mereka harus terlebih dahulu mendapatkan sertifikasi sebagai guru yang profesional, dan memiliki komptensi dan dinilai layak menjadi seorang guru yang kompeten. Hal ini ditegaskan oleh Dekan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Tanjungpura Pontianak Prof Aswandi, usai menjadi pemateri dalam seminar Pelaksanaan Sertifikasi untuk Menciptakan Pendidikan yang Berkualitas yang diselenggarakan oleh ma-

hasiswa FKIP jurusan Fisikan di SMK Negeri 2 Singkawang kemarin. “Undang-undang sudah menetapkan guru yang professional, pertama harus memiliki kualifikasi akademik S1. Lalu tidak cukup, kedua harus memiliki sertifikat pendidik. Sertifikasi itu akhirnya kalau dia lulus, baru mendapat sertifikat pendidik. Setelah mendapat sertifikat lewat sertifikasi dan dianggap sudah memiliki kompetensi kompeten, dan layak menjadi guru, pemerintah akan memberikan kenaikan gaji sebesar 100 persen,” kata Aswandi kepada wartawan. Dalam seminar itu dihadiri

sebanyak 297 peserta dari guru SD, SMP dan SMA sederajat seKota Singkawang. Menghadirkan dua narasumber lain, yakni Stefanus Sahala dan Haratua Tiur Maria, keduanya dosen Fisika FKIP Untan Pontianak. Aswandi menambahkan, bukan hanya gaji saya yang akan diberikan oleh pemerintah kepada guru yang sudah layak dan kompeten. Akan tetapi, sambung dia, berbagai tunjangan-tunjangan juga akan diterima oleh para tenaga pengajar tersebut. “Bukan hanya gaji, tapi nanti akan mendapat tunjangan lain namanya maslahat tambahan,” ungkap Aswandi. (ody)

Meraih Rezeki dari Semangat Hari Kasih Sayang Sambungan dari halaman 28

untuk meraih keuntungan. Yaitu dengan menjual pernak-pernik yang berkaitan dengan valentine. Seperti halnya di Pontianak khususnya, telah banyak tempattempat yang menyediakan barang-barang tersebut. Seperti yang dikatakan oleh Andi, salah satu pemilik toko yang menjual aksesoris hari kasih sayang tersebut. Menurutnya, dalam rangka menyambut valentine day’s disediakan aneka jenis kado dengan ciri khas warna pink. Barang yang dijual Andi, antara lain adalah boneka, coklat, dompet,

bantal kecil serta tidak ketinggalan bunga khas valentine. “Barang-barang ini merupakan kebutuhan yang diperlukan saat menjelang tanggal 14 Februari, stok barang sendiri sudah dipersiuapkan sebulan yang lalu,” tambahnya. Andi menambahkan untuk barang ditokonya didatangkan dari Jakarta. Namun ada juga barang produk lokal seperti bunga-bunga tersebut. Barang sudah didatangkan sebulan lalu. Namun dengan adanya krisis yang belum selesai ini membuat omset penjualan menurun. Masalah harga, lanjutnya, tidaklah terlalu tinggi, harga

sesuai dengan kantong anak muda. Biasanya sekarang ini (10/2) pembeli sudah ramai datang ke sini. Namun dengan adanya krisis pembeli sampai sekarang belum ada kenaikan yang berarti. Andi yang sudah berjualan lama ini mengatakan bahwa selain krisis hal lain adalah banyaknya orang juga berbisnis seperti ini. “Penurunan pembeli memang sudah bisa dilihat, biasanya pembeli sudah ramai seminggu sebelum tanggal 14 Februari, namun sampai sekarang pembeli yang datang masih sepi,” lanjutnya. (*)

Kertas Suara Dapil Sungai Raya Satu Lembar Sambungan dari halaman 28

Anggota KPU Kubu Raya Encep Endan menambahkan perubahan yang dilakukan KPU setidaknya mempertimbangkan masalah efisiensi. Ini juga yang menjadi landasan KPU kembali mengubah kertas suara. Meski kertas suara berubah, nama-nama caleg tidak berubah. ”Secara teknis nama 841 caleg sudah final dan segera dicetak dalam kertas suara.

Waktu klarifikasi sudah dimanfaatkan masing-masing parpol hingga 28 Januari kemarin,” jelasnya. KPU Kubu Raya juga membentuk media centre untuk mengakomodasi berbagai publikasi terhadap Pemilu 2009. pembentukannya sesuai DIPA KPU 2009. Pokja Media Center KPU Kubu Raya Asmil Ratna mengatakan media centre diharapkan bisa membantu tugas

sosialisasi berbagai kebijakan. “Sesuai yang digariskan di DIPA, MC kemungkinan berjalan selama 6 bulan. Atau tepatnya sampai pemilihan presiden terlaksana,” ujar Asmil. Dalam membantu kinerja, pihaknya sudah menyediakan ruangan dengan berbagai perlengkapan. “Untuk beritanya harus selalu dikoordinasikan kepada KPU sehingga semua akan sinergi,” katanya. (den)

Kalbar Minta Barang Impor Bebas Pajak Sambungan dari halaman 28

atas Barang Mewah di Kawasan Berikat Daerah Industri Pulau Batam mengatur pemberlakuan Pajak Pertambahan Nilai (PPn) dan Pajak Penjualan atas Barang Mewah (PPnBM) atas empat produk impor. Keempat produk itu adalah kendaraan bermotor, rokok dan hasil tembakau, minuman beralkohol, serta elektronik. Menurut Tobias, kawasan perbatasan yang secara wacana telah mendapat perhatian yang besar dari pemerintah pusat belum menjadi kenyataan. Hingga sekarang, pemerintah pusat belum menerbitkan satu payung hukum pun yang meng-

atur pembangunan kawasan perbatasan. “Ini membuat kawasan perbatasan semakin tertinggal. Karena tidak terurus dengan baik,” katanya. Tobias menambahkan, Peraturan Menteri Perdagangan No.44/M-DAG/PER/10/2008 tentang Ketentuan Impor Produk Tertentu tidak diberlakukan di Kalimantan Barat. Aturan itu akan mengekang masyarakat di kawasan perbatasan. “Masyarakat enam kecamatan di Kabupaten Sanggau membutuhkan bahan makanan dan minuman dari Malaysia. Kalau pemenuhan bahan pangan dari daerah terdekat dengan perbatasan harganya sangat tinggi,” ungkap

Tobias. Adapun pelabuhan laut yang diperbolehkan yakni Pelabuhan Belawan di Medan, Tanjung Priok di Jakarta, Tanjung Emas di Semarang, Tanjung Perak di Surabaya dan Soekarno-Hatta di Makassar. Ketentuan ini diatur dalam Peraturan Menteri Perdagangan (Permendag) No 56/M-DAG/ PER/12/2008 tanggal 24 Desember 2008 tentang Ketentuan Impor Produk Tertentu. Aturan itu pun menyebutkan bahwa impor produk tertentu yaitu makanan minuman, alas kaki, pakaian jadi, mainan anak dan elektronika hanya dapat dilakukan oleh importir yang telah terdaftar (IT-Produk Tertentu). (mnk)

Herry Haryono Dituntut 1,6 Tahun Sambungan dari halaman 21

membacakan tuntutan. Unsur pidana yang dilakukan Heri terangkum semua dalam pasal yang menjeratnya. Yaitu, menguntungkan diri sendiri atau orang lain atau korporasi. Dengan kerugian negara Rp 549.227.

Herry Haryono dituntut hukuman penjara selama 1 tahun 6 bulan, denda Rp 50 juta subsidair 3 bulan kurungan. Terdakwa juga diwajibkan membayar kerugian negara sebesar Rp549.227, dipotong uang yang telah dicicilnya melalui gaji sebesar Rp 31 juta dan uang tunai 70 juta ditambah sebuah mobil.

Jika kerugian negara tidak diganti setelah pembacaan putusan, barang bukti disita dan dihukum 9 bulan kurungan. JPU berpendapat, hal yang memberatkan Herry adalah dirinya telah merugikan negara, merusak kepercayaan masyarakat terhadap pemerintah. (hen)

Menikmati Kepiting Saos Naga di Tengah Kebun Buah Sambungan dari halaman 21

berkesempatan menyicipi menu baru Rindang Alam. Nama menunya ’kepiting saos naga’. Ya, kepiting tersebut disajikan dengan lumeran saos buah naga yang berasa asam manis. Bisa dibayangkan kelezatannya ketika menyentuh lidah. Lembutnya daging kepiting dengan cocolan saos buah naga ini memang tiada duanya. Sangat direkomendasikan bagi Anda. Menu baru lainnya yang bakal menjadi andalan resto ini yakni sayur keladi cah tengkuyung. Rempah-rempah spesial berpadu dengan empuknya daging keladi. Sementara tengkuyungnya, bisa Anda seruput. Sruupppp...Satu porsi dirasakan tak akan cukup untuk menikmati kelezatannya. Kenikmatan semakin menjadi-jadi ketika kepiting saos naga dan dan sayur keladi cah tengkuyung tadi bertemu dengan nasi bakar ala Rindang Alam. Harum nasi bakar yang dibungkus daun pisang itu semakin memacu semangat untuk segera melahapnya. Belum cukup dengan menu tadi, ada

masakan baru lainnya yang baru diluncurkan bulan ini yakni ayam tumis terasi dan ayam serundeng. Untuk memuaskan dahaga, Anda bisa memesan avocado the coffe yakni jus alpukat yang diblend dengan kopi. Racikan minuman ini sangat mantap dan pas. Sangat segar ketika sari-sari alpukat ini membasahi tenggorokan. Jika bukan penggemar alpukat, juga bisa merasakan nikmatnya punch timun. Sari timun ini begitu segar apalagi ditambah mint di dalamnya. Menurut pengelola rindang alam Yuni, resto ini juga menyediakan menu spesial untuk setiap pekannya. Pengelola memberi lebel ‘Menu of The Day’. Menu ini bisa bertahan selama tiga hari atau bisa juga seminggu. Tentatif lah,” katanya. Minggu ini pengelola menyediakan sop kaki kambing sebagai ’menu of the day’. ”Kalau menu of the day, tidak setiap saat bisa disuguhkan,” ujarnya. Pesta kebun kini menjadi gaya tersendiri bagi masyarakat urban. Baik untuk acara pernikahan, ulang tahun, acara kantor, reuni sekolah, dan lainnya. ”Pesta pernikahan den-

gan konsep pesta kebun di kotakota besar sudah lazim, kami menghadirkannya di Pontianak, di Rindang Alam,” kata Yuni. Pihak pengelola memberikan harga terjangkau untuk paket pesat ini dengan kisaran harga Rp40 ribu hingga Rp75ribu perpack. Selain itu, Rindang Alam juga menjadi laboratorium alam bagi anak-anak sekolah. Berwisata kuliner sambil mengenal buah-buahan. ”Anak-anak sekolah mulai TK hingga SD banyak yang datang ke sini bersama gurunya. Selama ini kan mereka tahu buah durian atau jeruk tapi tidak pernah melihat pokoknya. Di sini mereka bisa belajar sambil bermain,” kata Yuni. Bagi yang gemar memancing, Rindang Alam juga menyediakan kolam pemancingan yang letaknya mengelilingi restoran. Tersedia beragam jenis ikan mulai dari gurame, jelawat, mas, belidak, nila, dan ikan lainnya. Rindang Alam juga menyediakan Runchresto, B&B Coffeclub, Gallery, function room, dan outside catering. Gallery menyediakan berbagai souvenir untuk cenderamata para relasi bisnis. (**)


Pontianak Post

28

BPAS

Jumat, 13 Februari 2009

Kecewa Praperadilan Kandas KASUS Ys yang ditanggap membawa kayu pada April oleh jajaran Pol Airud berlanjut. Empat kuasa hukumnya,Agus Sujatmoko, Christoff Purba, Edy Aswan dan Yandi L, yang mempraperadilkan Kejaksaan Negeri Pontianak batal. Alasannya pihak pengadilan terlalu cepat mengelar sidang pertamnya, Rabu(11/2).

Kuasa Hukum Ys, Agus Sujatmoko mengatakan upaya mempraperadilkan Kejaksaan Negeri Pontianak memang kandas.”Yang kami sayangkan pada sidang pertama sama sekali tidak menyerahkan surat dakwaan kepada Ys, kuasa hukumnya atau keluarganya. Tahu-tahu jadwal sidangnya siang hari, tetapi surat administrasinya

baru diserahkan sore hari. Karena itulah kita batal mengugat” ungkapnya. Dengan pembatalan tersebut secara materi perkara pokok kliennya tidak bisa dilanjutkan. Secara yuridis praperadilan kejaksaan juga tidak bisa dilakukan akibat perkara terlalu cepat digelar. “Yang jelas kita keberatan dan kami akan mengadakan

eksepsi dakwaan,” ucap dia. Kalau melihat surat pelimpahan perkara PN Pontianak adanya semacam kejanggalan. Yang pertama adanya perpanjangan Kejari Pontianak yang dikeluarkan 26 juli- 4 agustus 2008. Kemudian dialihkan penahanannya sejak 18 Juli-8 Agustus. Dari rentang waktu tanggal 4 Agustus-27 Januari tidak

Kalbar Minta Barang Impor Bebas Pajak

BEARING/PONTIANAKPOST

BAKSOS: Anggota Pemadam Api Siantan membersihkan got dan parit.

Berusia 60 Tahun BADAN Pemadam Api Siantan (BPAS) hari ini (Jumat 13/2) genap berusia 60 tahun. Perayaan ulang ulang tahun platinum ini sudah dilaksanakan sejak 8 Februari, puncaknya akan dilaksanakan 15 Februari mendatang. BPAS merupakan pemadam kebakaran swasta pertama di Indonesia. Berdiri sejak empat tahun setelah kemerdekaan RI, yaitu 13 Februari 1949. Saat itu, di Indonesia hanya ada pemadam kebakaran milik pemerintah. Itu pun keberadaannya terbatas. Ketua Pengawas BPAS Simon Chandra didampingi Ketua Umumnya Fery Tandra, mengatakan, dalam perayaan ulang tahun platinum ini BPAS menggelar serangkaian kegiatan. Dimulai 8 Februari lalu, BPAS telah melakukan kegiatan bakti sosial. “Kita melakukan bersih lingkungan di Jalan Khatulistiwa, Pasar Puring dan Jalan Situt Mahmud,” ungkap Simon. Puncaknya, kata dia, Minggu (15/2). BPAS bersama 23 pemadam kebakaran seluruh Kota Pontianak, Kubu Raya, dan Kabupaten Pontianak akan melakukan konvoi kendaraan. Berkumpul di BPAS pukul 12.00 wib, akan memulai konvoi pukul 13.00 wib. Konvoi akan finish di Taman Alun Kapuas yang disambut Walikota Pontianak Sutarmidji. Simon berharap kepada masyarakat untuk tidak panik melihat iring-iringan kendaraan pemadam kebakaran. Ini dilakukan sebagai upaya pengenalan dan pendekatan pemadam kebakaran kepada masyarakat. “Kalau lihat iring-iringan pemadam kebakaran nanti, saya harap masyarakat tidak panik. Nanti dikiranya ada kebakaran besar, jumlah kendaraannya banyak,” kata dia. Selepas disambut walikota, peserta konvoi akan menuju Hotel Kartika untuk bersilaturahmi. Selain sesama pemadam kebakaran silaturahmi juga dilakukan dengan undangan. “Undangan kita ada dari eksekutif, legislatif, tokoh masyarakat dan tokoh agama,” jelas Simon. Dalam usia BPAS ke-60, Simon meminta kepada masyarakat tetap memberikan dukukan kepada pemadam kebakaran tertua di Indonesia ini. Salah satunya tidak memberikan informasi kebakaran yang tidak bertanggung jawab. Karena hal itu akan berdampak pada operasional BPAS. “Kita berterimakasih kepada masyarakat yang selama ini mempercayai BPAS,” tuturnya. Simon juga berterimakasih kepada semua donatur yang selama ini telah membantu baik secara materi maupun dukungan moral kepada BPAS. “Tanpa donatur, BPAS tidak akan dapat terus maju dan berdiri hingga 60 tahun,” paparnya. (hen)

ada kejelasan status dan kepastian hukum kliennya. ”Sementara klien kami ada diluar dan dialihkan statusnya menjadi tahanan kota. Sementara kita yang menjadi binggung sejak tanggal 4 Agustus- 8 Januari status klien kami sebagai apa. Tidak ada satupun surat pelepasan tahanan,”? ujarnya setengah bertanya. (den)

masalah teknis, apakah kertas suara g dilipat dua kertas sekaligus dapat masuk ke kotak suara yang terbilang pas. ”Yang pasti, melalui perubahan kertas suara menjadi satu lembar seluruh caleg dapil Sungai Raya tidak mempolemikan ini kembali. Kegundahan seluruh caleg dapat dimaklumi karena caleg dituntut untuk bekerja ekstra ke lapangan kembali,” ujarnya.

PONTIANAK – Pemerintah diminta membebaskan pungutan bea masuk, cukai, pajak pertambahan nilai, dan pajak penjualan atas barang mewah terhadap barangbarang yang diimpor melalui pintu masuk perbatasan darat Entikong. “Hendaknya ada kemudahan bagi pengusaha yang mau mendatangkan barang dari Kuching, Malaysia. Ini dilakukan agar penyelundupan berkurang karena besarnya pungutan atas barang impor,” kataAnggota DPRD Kalbar Tobias Ranggie di Pontianak kemarin. Ia juga meminta pemerintah segera menetapkan perbatasan Entikong di Kabupaten Sanggau sebagai kawasan perdagangan bebas dan pelabuhan darat bebas. Dengan begitu, pembebasan Tobias Ranggie pengenaan pajak terhadap barang impor bisa dilakukan. “Saat ini pemerintah sudah menetapkan Batam sebagai kawasan perdagangan bebas. Mestinya Kalbar juga begitu karena aktivitas perdagangan cukup tinggi,” katanya. Pemerintah telah mengeluarkan PP 63/2003 tentang Perlakuan Pajak Pertambahan Nilai dan Pajak Penjualan

u Ke Halaman 27 kolom 5

u Ke Halaman 27 kolom 5

MUJADI/PONTIANAK POST

SURAT SUARA: Jasa pengadaan untuk simulasi kertas suara Pemilu 2009 diminati calon legislatif maupun pengurus partai Politik.

Kertas Suara Dapil Sungai Raya Satu Lembar SUNGAI RAYA – Komisi Pemilihan Umum Kubu Raya menetapkan penggunaan kertas suara untuk daerah pemilihan Kecamatan Sungai menjadi satu lembar. “Sebelumnya dua lembar. Tapi sekarang kembali ke format satu lembar. Ini setelah ada pertemuan dengan KPU di Jakarta,” kata Ketua KPU Kubu Raya Idris Maheru, kemarin. Pihaknya telah berkonsultasi dengan KPU untuk memperoleh legalitas

perihal kertas suara tersebut. “Kami hanya pelaksana. Sementara kebijakan ditentukan KPU. Namun, kabar ini jelas menggembirakan karena akan membawa berbagai dampak positif,” ujar Idris. Dampak positif tersebut tidak saja segi anggaran pencetakan kertas suara. Masalah pelipatan kertas suara akan membengkakan anggaran. Belum lagi

Berburu Pernak Pernik Jelang Valentine Day’s

Meraih Rezeki dari Semangat Hari Kasih Sayang Banyak cara mengungkapkan kasih sayang. Bisa lewat bunga, coklat atau boneka. Ungkapkan kasih sayang akan lebih istimewa bila diberikan oleh orang yang spesial. Bagaimana kawula muda berburu pernak pernik untuk ungkapan kasih sayang?

FAHROZI, Pontianak Valentine day’s datang lagi. Hari kasih sayang bagi semua umat manusia. Di Pontianak, semangat merayakan hari kasih sayang ini begitu nyata. Toko-toko RANGKAI: Seorang pedagang sedang merangkai pernak pernik valentine.

dihiasi pernak pernik berwarna pink. Kawula muda berebut berburu untuk membeli kado sebagai ucapan kasih sayang. Menurut beberapa situs internet, valentine adalah hari untuk memperingati dan mengenang dua orang yang mengorbankan jiwanya demi kasih sayang. Versi lain mengatakan bahwa hari valentine diperingati orang Romawi untuk mengenang sesosok dewi yang bernama Dewi Juno. Sekarang tanggal tersebut diperingati seluruh warga dunia kerap disebut dengan hari Valentine. Di Indonesia sendiri, setiap tanggal 14 Februari, khususnya kaum muda tidak ingin melewatkan hari tersebut guna mengungkapkan kasih sayangnya terhadap orang terkasih. Baik keluarga, teman kuliah atau sekolah serta teman dekat masing-masing. 14 Februari juga dimanfaatkan oleh para pedagang u Ke Halaman 27 kolom 5


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.