Pontianak Post

Page 1

Pontianak Post Senin, 19 Juli 2010 M / 7 Sya’ban 1431 H

Selebritas

Kembali Stripping SETELAH memutuskan vakum di dunia akting, penyanyi dan bintang sinetron yang berhasrat memiliki seorang momongan tahun ini, Titi Kamal, kembali menekuni dunia akting. Bahkan, istri bintang sinetron Christian Sugiono tersebut tengah mempersiapkan sinetron stripping terbaru pada awal Ramadan. “Aku enggak u

Ke Hal 7 Kolom 5

Dua Warga Kalbar Ditahan Dua Anak Lagi Diselematkan dari Sindikat Penjualan Bayi

Titi Kamal

Eceran Pontianak Rp.2.500

P er t a m a da n Ter ut a m a di Kal im an t an Barat

KUCHING--Polisi Di Raja Malaysia (PDRM) kembali menyelamatkan dua anak berusia tiga tahun dan empat tahun dari sindikat penjualan bayi. Polisi juga menangkap dua wanita yang diduga berasal dari Kalimantan Barat di Batu Kawa, Kuching, Sabtu (17/7) sore. Kedua wanita ini bekerja sebagai pengasuh anak tersebut. Ketua Departemen Investigasi Jenayahnya, Senior Asisten Komisioner II Huzir Mohamed seperti dilansir Utusan Sarawak, kemarin, kedua wanita tersebut adalah kakak adik yang berusia 19 tahun dan 22

tahun. Dengan ditahannya dua wanita tersebut, jumlah tersangka dalam kasus penjualan bayi menjadi 14 orang. Semua yang ditahan itu termasuk seorang pria bergelar Datok serta istrinya. Harian The Borneo Post memberitakan sang Datuk berusia 65 tahun dan istrinya 43 tahun. Mereka memiliki dealer mobil mewah di Kota Kuching. Selain pasangan suami istri tersebut, tersangka lainnya adalah kerabat mereka. Ada teman, supir, dan seorang pria yang disebut menjadi perantara untuk menjual bayi. u

Ke Halaman 7 Kolom 5

WARGA KALBAR: Dua wanita adik-beradik yang diduga asal Kalbar terlibat dalam sindikat penjualan bayi dibawa ke Balai Polis Sentral Kuching. utusan sarawak

Desak Tarik Elpiji 3 Kg

11:51

15:15 17:55

19:08 04:25

rekening jenderal

Jaksa Siap Ambil Alih JAKARTA--Desakan kalangan aktivis agar pihak di luar Polri mengambil alih penyelidikan transaksi mencurigakan rekening sejumlah perwira polisi mendapat respon Kejagung. Instansi yang dipimpin Hendarman Soepandji itu siap melakukan penyelidikan jika memang ada laporan dari PPATK. u

Ke Halaman 7 Kolom 5

JAKARTA--Puluhan orang telah menjadi korban tewas dan luka akibat ledakan gas elpiji 3 kilogram. Pemerintah didesak untuk tidak membiarkan hal itu terus berlangsung dengan menarik peredaran gas elpiji 3 kilogram. Desakan disampaikan dalam aksi unjuk rasa yang digelar Kongres Rakyat di Menteng, Jakarta Pusat, kemarin (18/7). Dalam aksi teatrikal tersebut, ratusan tabung gas disebar di halaman, menggambarkan ratusan korban tewas dan luka akibat ledakan gas elpiji. Sejumlah tabung juga ditempeli stiker bom, menunjukkan ledakan tabung gas di dapur rumah-rumah penduduk miskin lebih mengerikan dibanding aksi teroris yang meledakkan bom di hotel-hotel mewah. “Bom tabung gas elpiji adalah penyebab kematian paling popular saat ini. Ini adalah tragedi kemanusiaan, jangan bodohi rakyat dengan menuding kebodohan masyarakat sebagai biang u

Konversi Minyak Tanah ke Elpiji 2007 Paket Tabung dan Regulator 3.975.789 paket Volume Elpiji 163.182 MT Minyak Tanah Tersisa 3.851.812 kilo liter Wilayah Konversi : Jabodetabek, Sumatera Selatan, Jawa Barat, Banten, Jawa Tengah, DIY, dan Bali 2008 Paket Tabung dan Regulator 15.037.539 paket Volume Elpiji 592.242 MT Minyak Tanah Tersisa 7.832.280 KL 2009 Paket Tabung dan Regulator 23.044.211 paket Jumlah Kecelakaan Tabung 12 Kg 25 kasus Tabung 3 kilogram 15 kasus

Makalah HK Dikaji Secara Akademik PONTIANAK—Makalah Walikota Singkawang DR Hasan Karman dengan judul Sekilah Melayu; Asal Usul dan Sejarahnya akan diuji secara akademik dalam seminar yang digelar Universitas Tanjungpura (Untan) Pontianak pada Rabu (21/7) mendatang. Guru Besar dan Peneliti Senior dari Fisipol Untan Prof. DR. Syarif Ibrahim Alqadrie menjelaskan Sy Ibrahim Alqadrie prakarsa seminar dengan tema Pendekatan transformasi konflik dalam membantu menyelesaikan kontroversi isi makalah Sekilas Melayu, Asal Usul dan

Ke Halaman 7 Kolom 5

u

Ke Halaman 7 Kolom 1

Sumber: Pertamina, Mabes Polri

Duka Patmawati; Lifter Juara Dunia yang Tersandung Kasus Penipuan

Kecewa kepada KONI, Berniat Kembalikan Seluruh Medali Sial betul nasib Patmawati. Lifter perempuan yang menjadi juara dunia pada 1997 tersebut tersandung perkara hukum saat menjajal berbisnis sembako. Lebih nahas, dalam berita acara perkara, penyidik menulis jenis kelamin Patmawati laki-laki. RAGIL UGENG, Jakarta

RUMAH Patmawati berantakan. Beberapa sampah nangkring di atas meja ruang tamunya. Karpet di lantai juga lusuh. Debu menebal di mana-mana. Kondisi tersebut terjadi sejak Patmawati harus berurusan dengan hukum. Dia tak sempat mengurusi rumah yang merupakan buah menabung selama

Online: http://www.pontianakpost.com/

Ragil Ugeng/Jawa Pos

menekuni olahraga angkat besi. “Saya biarkan saja seperti itu. Sebab, tenaga serta pikiran saya benar-benar terkuras untuk mengurus kasus. Kalau urusan tersebut selesai, pasti saya tata lagi,” terang Patmawati saat ditemui di rumahnya, kawasan Bekasi, pekan lalu. Bukan hanya rumah yang berantakan. Patmawati juga kuyu. Wajahnya mengguratkan kesan lelah. Lifter kelahiran Makassar, 18 Februari 1972, itu juga lebih kurus daripada sebelumnya. Namun, dia tak tahu pasti berapa kilogram berat badan yang hilang setelah harus berkonsentrasi menuntaskan kasus hukum yang membelitnya tersebut. “Yang jelas, sekarang celana saya kedodoran semua. Padahal, dulu rasanya pas,” ucap juara dunia angkat besi pada 1997 itu.

KENANGAN: Patwati dengan sejumlah medali yang pernah diraihnya saat masih menjadi atlet angkat besi.

*Mempawah, Sambas, Singkawang, Bengkayang Rp 2.500 *Landak, Sanggau, Sintang Rp 3.000 *Ketapang Rp 3.000 *Kapuas Hulu Rp 3.000

u

Ke Halaman 7 Kolom 1

Jawa Pos Group Media


OPINI

2 Editorial

Agama dan Kekerasan MOLOTOV, botol, serta batu melukai puluhan orang di Ardoyne, Irlandia Utara. Di Kampala, Uganda, sebuah bom menewaskan 74 orang. Inikah justifikasi yang kesekian bahwa kita hidup pada era yang oleh intelektual Prancis Gilles Kepel disebut La Revanche de Dieu alias ‘’Revans Tuhan’’? Sebab, lagi-lagi ada aroma agama yang meruap dalam bentrok di tengah-tengah pawai Orangefest di Irlandia Utara pada 13 Juli lalu itu, antara kaum Protestan dan Katolik. Sementara itu, pengeboman dalam acara nonton bareng final Piala Dunia 2010 di Kampala didalangi Al Shahab, sebuah organisasi radikal muslim yang juga telah lama menghembalang Somalia. Kita patut menundukkan kepala karena dua insiden itu semakin memperpanjang kekerasan atas nama agama. Di semua sudut bumi, nama Tuhan terus dipekikkan dari berbagai tempat peribadatan. Tapi, pada saat yang sama pula, golok dihunus, senapan dikokang, dan detonator dihidupkan. Mahatma Gandhi yang memuliakan semua ajaran agama ditembak mati Nathuram Godse pada 1948. Enam dekade berselang, Taliban bisa dengan gampang menggantung seseorang yang dianggap kafir. Padahal, semua kitab suci mengajarkan kedamaian. Mungkin, distorsi itu merupakan buah perkawinan agama dengan berbagai kepentingan, terutama politik. Di Irlandia Utara, contohnya. Meski berdamai sejak Kesepakatan Jumat Agung 1998 dicapai, perselisihan antara kaum Protestan yang mengi­nginkan Irlandia Utara tetap di bawah Inggris dan kaum Katolik yang mengharapkan negeri berpenduduk 1,7 juta jiwa tersebut menjadi satu dengan Republik Irlandia belum benar-benar padam. Organisasi-organisasi militer sempalan IRA (Tentara Republik Irlandia) terus bergerak di bawah tanah. Meski tidak berskala besar, mereka terus menebar teror. Itu dilakukan karena mereka menentang keras hasil kesepakatan antara Partai Uni Demokratik (partai kaum Protestan) dan Sinn Fein (partai kubu Katolik) 12 tahun silam. Al Shahab juga bisa bertumbuh menyusul perang saudara yang memerosotkan legitimasi terhadap rezim berkuasa di Somalia. Dari Somalia, organisasi yang berafiliasi dengan Al Qaidah itu melebarkan sayap ke wilayah sekitarnya. Misalnya, Yaman dan Uganda. Atau, barangkali Gilles Kepel memang benar: Kita hidup pada masa ketika sejumlah orang kelesah (cemas) dan kecewa terhadap dunia modern. Sebab, modernisasi dianggap membuka pintu terhadap toleransi yang bisa meracuni kemurnian kitab suci. (*)

Pontianak Post

Senin 19 Juli 2010

Berbahagia karena Memberi BUKANKAH yang kita ketahui selama ini, banyak orang berbahagia karena memperoleh sesuatu yang diinginkannya, bukan berbahagia karena bisa memberi. Bill Clinton (2010) dalam bukunya “Giving” mengatakan bahwa saat ini sedang terjadi ledakan jumlah warga biasa melakukan perbuatan luar biasa bagi masyarakat, baik berupa pemberian uang, waktu, barang, ketrampilan, dan pemberian rekonsiliasi atau pengampunan. Mereka menyadari bahwa di tengah-tengah kekayaan yang dimilikinya, ada orang lapar, tunawisma, penganggur, orang sakit, orang cacat, orang putus asa, orang tersingkir, dhu’afa, dan orang terabaikan lainnya. Disebut beberapa kisah; (1) Dr. Paul Farmer yang semasa kecilnya tinggal bersama keluarganya dalam bus di lahan parkir bus bekas. Ia berikrar atau berjanji untuk membaktikan seluruh hidupnya guna memberikan pelayanan medis yang bermutu tinggi bagi kaum miskin. Ia mendirikan klinik pelayanan kesehatan umum yang inovatif di Haiti dan Rwanda; (2) Oseola McCarty yang setelah 87 tahun mencari sesuap nasi dengan bekerja sebagai tukang cuci dan setrika pakaian. Seorang wanita yang memilih hidup sederhana ini menyerahkan seluruh tabungan yang dikumpulkannya seumur hidup berjumlah $ 150.000 kepada Universitas Southern Mississippi sebagai dana beasiswa bagi para mahasiswa kulit hitam Amerika; (3) Pasutri warga New York, ketika berada di Afrika untuk menghadiri sebuah pesta pernikahan, mengunjungi beberapa sekolah di Zimbabwe. Mereka

terkejut melihat banyak sekolah tidak dilengkapi buku ajar, dan alat bantu ajar lainnya. Sekembalinya ke Amerika Serikat, mereka mendirikan sebuah organisasi untuk mengumpulkan dan memberikan alat bantu ajar ke 35 sekolah di Zimbabwe. Setelah tiga tahun, persentase kelulusan siswa meningkat dari 5% menjadi 60%. Kemudian, (4) Andre Agassi, yang terlahir dari keluarga kurang mampu, kemudian setelah dewasa menjadi salah seorang petenis dunia mendirikan sebuah sekolah persiapan masuk perguruan tinggi di sebuah kawasan pemukiman kumuh di Las Vegas yang persentase anak tidak beruntung (dhu’afa) dan berisiko terhitung sangat tinggi di kota itu. Menurutnya, “Tenis adalah batu loncatan bagi saya dan mengubah kehidupan anak itulah yang menjadi keinginan saya dari sejak kecil”; (5) Bill Gates menyerahkan sebagian besar kekayaannya ke lembaga sosial, menyisakan 2% dari seluruh kekayaannya untuk keluarganya. Satu nasehatnya yang menginspirasi banyak orang; “Barangkali memberikan uang yang sekarang kita miliki terasa lebih sulit dari pada kita mencarinya.” Sepertinya Bill Gates benar, sebelum memperoleh sesuatu, bermacammacam kebaikan yang ingin dilakukan, namun ketika apa yang diinginkan telah diperoleh, menjadi sulit dan penuh perhitungan untuk mewujudkan kebaikan-kebaikan yang telah diniatkan. Ada lagi, (6) Warren Buffet orang kedua terkaya di Amerika Serikat memberikan hampir semua kekayaannya, yang

Oleh: Aswandi tersisa untuknya hanya 1%. Ia mengatakan; “Sesungguhnya yang saya berikan itu tidak ada artinya karena yang saya berikan ini adalah mengembalikan kelebihan yang saya miliki yang kurang nilainya bagi saya tetapi sangat berarti bagi orang lain. Saya merasa malu dan mengagumi para donatur kecil yang tetap hidup sederhana; memutuskan untuk tidak menonton bioskop dan tidak makan di restoran supaya dapat menolong orang lain yang lebih membutuhkannya”: (7) Oprah Winfrey seorang presenter ternama yang juga dikenal memiliki kecerdasan sosial tinggi. Ia mengatakan; “Saya ingin memberikan kembali dari apa yang telah diberikan kepada saya, yakni perasaan punya arti”; (8) Pengalaman belajar perpolisian masyarakat di Jepang, penulis menemukan banyak kalangan profesional; CEO atau pimpinan perusahaan besar mengambil bagian tanpa pamrih mengatur ketertiban lalu lintas di jalan raya, layaknya polantas dan melakukan patroli di berbagai tempat. Ternyata di negeri matahari terbit tersebut, semua orang ingin tertib dan aman. Kesemerautan, ketidaktertiban, dan tidak aman adalah musuh bersama mereka. Terakhir, (9) Prof. Dr. Marsetio Donosaputro, seorang dosen di Universitas Airlangga Surabaya yang memiliki segudang pengalaman dan prestasi, baik di dalam maupun di luar negeri. Sekembalinya ke Indonesia setelah sepuluh tahun men-

jadi perwakilan Indonesia di Markas UNESCO, beliau kembali menjadi dosen di almamaternya dan mengajar di beberapa perguruan tinggi di tanah air, penulis sempat berguru kepadanya. Ketika menjadi muridnya, penulis yang tinggal di Malang sering kali diundang menemaninya sarapan pagi bersama para kaum dhu’afa. Kami menikmati bermacam hidangan dengan penuh keakraban bersama abang becak, pemulung dan pengemis di kediamannya di Surabaya. Di suatu saat, penulis memberanikan diri untuk bertanya kepada beliau mengenai kebiasaan sarapan pagi bersama kelompok masyarakat yang kurang beruntung tersebut. Mengawali jawabannya, beliau mengutip perkataan orang bijak; “Saat dilahirkan, kita menangis, orang lain tersenyum. Isilah kehidupan ini lebih bermakna agar ketika kita meninggal, kita tersenyum, orang lain menangis.” Beliau melanjutkan jawabannya, yakni; “Di usia senja ini atau diakhir-akhir kehidupan ini, saya ingin mencari teman atau saudara dari berbagai kalangan dan strata di masyarakat sebanyak-banyaknya.” Mereka di atas, pada umumnya adalah manusia yang pada awalnya berasal dari keluarga miskin atau kurang mampu, namun bercita-cita menjadi orang yang mampu memberi, Alhamdulillah Allah Swt memberinya rezeki yang berlimpah kepada mereka sehingga dapat mewujudkan cita-citanya. Apakah kita yang telah diberi rezeki atau nikmat oleh Allah SWT telah menjadi orang yang senang memberi. Mereka selalu in-

gat sebuah pribahasa Cina, yakni; ”Bunga meninggalkan sebagian dari keharumannya di tangan yang memberinya” dan orang bijak berkata; ”banyak berbuat baik akan mendapatkan banyak berkah, sedikit berbuat baik akan kehilangan berkah, dan orang yang benar-benar sukses dalam kehidupan ini adalah para pemberi dan pemaaf.” Firman Allah SWT dalam Al-Qur’an Surah Al-Baqarah ayat 261, yakni; ”Perumpamaan orang-orang yang menafkahkan harta mereka di jalan Allah adalah serupa dengan butir benih yang menumbuhkan tujuh butir, pada tiap-tiap butir seratur biji. Allah terus menerus melipatgandakan bagi siapa yang Dia Kehendaki. Dan Allah Maha Luas Karunia-Nya, lagi Maha Mengetahui.” Rasulullah Saw sering mengingatkan umatnya; “Di akhir zaman nanti, banyak orang kaya yang ingin mendermakan kekayaannya, namun banyak orang menolaknya, dan banyak orang pintar, ingin membagi ilmunya, tetapi orang menolak diajarinya.” Untuk mencapai kebahagian melalui memberi tidak harus menunggu kaya, karena tidak semua orang memiliki kekayaan, pemberian dapat berupa waktu yang lamanya sama diberikan Allah Swt kepada kita semua, yakni 24 jam. Disamping uang dan waktu, kita dapat mencapai kebahagiaan dengan memberi barang, keterampilan berguna yang dimiliki, dan pemberian pengampunan yang boleh jadi dapat memberdayakan sesama secara luar biasa. ** * Penulis, Dosen FKIP Untan.

ingin pasang iklan di... Pontianak Post Call aja...disini...

735071 Terbit 7 Kali Seminggu. Izin terbit Menteri Penerangan RI No. 028/SK/Menpen/SIUP/A7. Tanggal 3 Februari 1986. Per­setujuan Peru­bahan Nama No: 95A/Ditjend. PPG/K/1998 Tanggal 11­September 1998. Alamat Redaksi dan Tata Usaha: Jalan Gajah Mada No. 2-4 Pontianak 78121. Kotak Pos 1036. Fax. (0561) 760038/575368. Telepon Redak­si: (0561) 735070.Telepon Iklan/Pema­saran:735071. Hunting (Untuk seluruh bagian) Fax. Iklan 741873/766022. Email: redaksi @pon­tianakpost.com. Penerbit: PT.Akcaya PERTAMA DAN TERUTAMA DI KALIMANTAN BARAT Utama Press Pontianak. Pembina: Eric Samola, SH, Dahlan Iskan. Komisaris Utama: Tabrani Hadi. Direktur: Untung Sukarti. Pemimpin Re­daksi/Penang­gung Jawab: B Salman. Redaktur Pelaksana: Khairul­rahman Sidang Redaksi: Abu Sofian, Muslim Minhard, Surhan Sani, Mela Danisari, Yulfi Asmadi, Donatus Budiono, Basilius. Sekre­taris Redaksi: Silvina. Staf Redaksi: Marius AP, U Ronald, Efrizan, Aseanti Pahlevy, Deny Hamdani, Budianto, Chairunnisya, Pringgo, Pracetak/Artistik: Karnadi (Koordinator), Jawa Pos Group Grafis: A.Riyanto, Ilustrator: Kessusanto, Sigit. Fotografer: Timbul Mudjadi, Bea­ring, Sando Shafella. Biro Singkawang: Zulkarnaen Fauzi, M Khusdarmadi, Hari Kurniathama (Jl. Gunung Raya No.15 Telepon (0562) 631912). Biro Sambas: Mursalin (Jl P Anom Telp (0562) 392683) Biro Sanggau: Anto Winarno (Jl. Sudirman No. 4 Telp. (0564) 21323). Biro Ketapang: Andi Chandra, Andre Januardi (Jl. Gajahmada No. 172. Telp. (0534) 35514). Kabupaten Pontianak: Hamdan, . Biro Sintang: Mustaan, Budiman. Pema­saran/Sirkulasi: -. Iklan: Dewiyanti.S. Percetakan: Surdi. Devisi Event: Budi Darmawan. Kombis: Nurtiman. Jakarta: Max Yusuf Alkadrie, Bank: BPD Kalbar, BEII, Bapin­do. Harga Lang­ganan per 1 Bulan dalam kota Rp 65.000,- (luar kota tambah ongkos kirim). Tarif iklan: Per mm kolom hitam putih Rp 20.000,- spot colour Rp 25.000,- full colour Rp 30.000,- Iklan baris Rp 10.000,- per baris (minimal 2 baris, mak­­si­mal 10 baris) pem­bayaran di muka. Telepon Langganan/Pengaduan: 735071. Iklan: 730251. Perwakilan Jakarta: Jl. Jeruk Purut-Al-Ma’ruf No.4 Pasar Ming­gu, Jakarta Selatan 12560. Telepon: 78840827 Fax. (021) 78840828. Percetakan: PT.Akcaya Pariwara Pontianak. Anggota SPS-SGP ISSN 0215-9767. Isi di luar tanggung jawab percetakan.

Pontianak Post


Pontianak bisnis Pontianak Post

l

Senin 19 Juli 2010

Lokomotif Kemajuan Ekonomi Kalbar

market review

PAMERAN: Sejumlah pengunjung antre membeli tiket Indonesia Celluler Show 2010 di JHCC, Jakarta, Minggu (18/7). Kemarin merupakan hari terakhir penutupan Pameran Celluler dan Komputer Indonesia ini yang jumlah pengunjungnya mencapai 500.000 orang.

Awal Rally atau Crash? 2.992 pada penutuPada perdagangan pan hari ini. Rekor Jumat(16/7/10),IHSG penutupantertinggi ditutup menguat sebelumnya terjadi 11,853 poin (0,39%) ke pada 14 Juli 2010 level 2.992,450. Indeks di level 2.981,059, LQ 45 juga naik 2,522 sedangkan rekor poin (0,43%) ke level intraday tertinggi 581,072. IHSG dibuka sebelumnya di level turun tipis ke level 2.994,587 pada hari 2.980,478 dan kemuyang sama. dian sempat menguat Sayangnya, laju ke level 2.989,478, naik Fandy Cendrawira Analis Philip kenaikan IHSG tipis 9 poin dari penutupan kemarin di level Securitas Indonesia sedikit tertahan lantaran adanya 2.980,597. Sayangnya, penguatan tidak sentimen negatif sahambertahan lama. Aksi jual selektif saham Bakrie 7 yang terus pada sejumlah saham ung- didera tekanan jual akibat isu gulan menyeret IHSG jatuh kesalahan pencatatan dalam ke zona merah seiring dengan laporan-laporan keuangan tren bursa-bursa regional Asia mereka. Namun menjelang akhir tadi pagi yang juga didominasi perdagangan, daya beli pada koreksi. Untungnya, pada perda- saham Bakrie 7 mulai tampak gangan sesi II, daya beli mulai dan sedikit mengurangi korekkembali. Aksi beli selektif pada si. Volume perdagangan saham sejumlah saham unggulan Bakrie 7 menduduki peringkat yang sudah terkoreksi cukup 1 hingga 7 pada perdagangan dalam berhasil mengangkat hari ini. Manajemen Bakrie 7 berkembali posisi IHSG hingga encana menggelar paparan menyentuh zona positif. IHSG pun ditutup menguat kepada publik pada pekan tipis namun berhasil mencetak depan untuk menjelaskan rekor tertinggi baru di level duduk permasalahan terkait

kisruh laporan keuangan mereka. Rencana ini diperkirakan membuat investor kembali memburu saham Bakrie 7 menjelang tutup. Investor asing pun juga berbalik mencatat pembelian bersih setelah mencatat penjualan bersih pada perdagangan tadi pagi dengan aksi pembelian sebesar Rp 1,304 triliun serta aksi jual sebesar Rp 1,193 triliun. Nilai transaksi beli bersih (foreign net buy) sebesar Rp 110,666 miliar. Perdagangan berjalan cukup ramai dengan frekuensi transaksi di seluruh pasar 97.514 kali pada volume 5,289 miliar lembar saham senilai Rp 3,614 triliun. Sebanyak 108 saham naik, 102 saham turun dan 78 saham stagnan. Index saham amerika kembali rontok dihantam minus 2-3% karena kecemasan atas deteriorasi recovery ekonomi USA. Bank of America rontok hampir -10% dan memicu penjualan saham2 banking lainnya dalam volume masif. Pada pekan ini akan lebih banyak earning reports dibanding data ekonomi yang diliris dan diharapkan bisa memberikan final push sampai akhir bulan ini sebelum memasukin bulan Agustus yang rawan koreksi. (*)

3

Fedrik Tarigan/Indopos

Citra Perkebunan Peduli Lingkungan PONTIANAK--Sebagai perusahaan agribisnis, PTPN XIII memilikikomitmentinggiuntuk dapat menghasilkan produk kelapa sawit maupun karet yang ramah lingkungan. Perbaikan ke arah standar hijau terus dilakukan PTPN XIII, mulai dari kegiatan onfarm hingga offfarm. PTPN XIII telah mengeluarkan kebijakan bahwa untuk pembukaan lahan baru digunakan system zeroburn sehingga tidak terjadi pembakaran yang akan menimbulkan peningkatan CO2 maupun CO pada atmosfer. Demikian pula, untuk peremajaan tanaman, digunakan system tumbang dan tidak membakar tonggak sisa tanaman tua yang akan diremajakan. Terkait dengan limbah hasil pengolahan, PTPN XIII berupaya memanfaatkan limbah cair hasil buangan pabrik untuk mengairi lahan kelapa sawit. Sementara itu, limbah padat berupa tandan kosong dikembalikan lagi ke kebun sebagai bahan organik yang akan memperbaiki sifat fisik dan tingkat kesuburan lahan. Terdorong oleh keinginan untuk secara langsung melakukan penghematan pemakaian ba-han bakar fosil dalam opera-

sional perusahaan dan mengalihkannya ke bahan bakar yang lebih ramah lingkungan, PTPN XIII telah membangun 2 unit Prosesing Biodiesel kapasitas 6000 liter/hari di PMS Parindu (Kalbar) dan PMS Samuntai (Kaltim).UnitPengolahanBiodiesel tersebut sudah mampu memproduksi bahan bakar bio-diesel dari limbah CPO atau CPO Drab Akhir. Selain itu, kami telah melakukan Pilot project pemanfaatan biomass perkebunan sebagai substitusi BBM untuk pembangkit listrik (PLTD-Janggel) kapasitas 60 KVA berlokasi di lingkungan perumahan karyawanPTPNXIIIKebunPelaihari Kalimantan Selatan bekerja sama dengan Institut Teknologi Bandung (ITB) serta didukung oleh Kementerian Ristek dan Pemerintah Kabupaten Tanah Laut.  Pelestarian Alam PTPN XIII juga berkomitmen untuk terlibat aktif di dalam gerakanpelestarianlingkungan. Beberapa program pelestarian alamyangtelahdilakukanPTPN XIII adalah  penanaman Pohon Trembesi. Pada 13 Januari 2010, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono mencanangkan penanaman pohon Trembesi yang

merupakan bagian dari gerakan “one man one tree� yang telah digalakkan oleh pemerintah sebelumnya. PTPN XIII melalui program pelestarian alam, telah membagikan bibit pohon Trembesi ke semua wilayah kerja PTPN XIII di Distrik Kalbar 1 dan 2 pada tanggal 31 Agustus 2009. Pohon Trembesi memiliki kemampuan menyerap air tanah yang kuat, dan berdasarkan penelitian Fakultas Kehutanan Institut Pertanian Bogor, satu batang pohon tersebut dapat menyerap 28 ton karbondioksida (CO2) setiap tahun. Pohon ini dipercaya mampu memberikan kontribusi dalam menanggulangi pencemaran udara dan ancaman pemanasan global. Sengonisasi di lahan seluas 10 ha di Dusun Rasau Karya Desa Rasau Jaya, Kabupaten Kubu Raya. PTPN XIII meyakini bahwa program sengonisasi ini akan memberikan manfaat ganda bagi masyarakat dan lingkungan karena pohon sengon merupakan pohon yang serba guna. Daun sengon mampu menyerap nitrogen dan karbon dioksida dari udara bebas dan merupakan sumber pakan ternak yang sangat baik, akarnya berfungsi untuk meny-

impan zat nitrogen sehingga tanah di sekitar pohon sengon menjadi subur, pohon sengon dapat ditanam di tepi kawasan yang mudah terkena erosi. Selanjutnya tanah di sekitar areal sengon dapat ditanami dengan tanaman palawija sehingga mampu meningkatkan pendapatan petani penggarapnya. Batang kayu sengon banyak diusahakan untuk berbagai keperluan dalam bentuk kayu olahan. Bantuan bibit Gaharu, Belian/Ulin dan Mahoni di Dusun Sontas Desa Entikong Kec. Entikong Kab. Sanggau. Pilihan atas pohon gaharu, belian dan mahoni didasarkan atas pertimbangan ekologi dan ekonomi bagi masyarakat. Bardasarkan sejumlah data, PTPN XIII memprediksi bahwa ke depan kebutuhan gaharu dunia sangat besar. Saat ini, Indonesia yang memiliki jatah quota 300 ton/tahun baru dapat memenuhi 10% dan hanya berasal dari gaharu alam. Temuan rekayasa produksi kayu gaharu memberi peluang yang sangat besar bagi perkebunan di Indonesia.Penanaman gaharu dapat disisipkan di sela-sela perkebunan karet, ataupun dengan sistem tumpang sari dengan tanaman musiman. (*/brd)


Untukmu Guruku

cmyk

4

Pontianak Post

Hasil Polling Sementara Pemilihan Guru Favorit

Persaingan Nomor Satu Ketat Enam hari lagi tam­ pilan polling di koran Pontianak Post bakal berakhir. Kendati de­ mikian panitia masih tetap menerima kupon hingga akhir Juli. Per­ saingan menduduki posisi pertama seba­ gai guru favorit bakal 1. M. Salimin Sy. S.Pd ketat. Karena posisi di tiga besar masih MIN Teladan Pontianak bisa berubah. Ken­ dati demikian hingga kemarin, Salimin masih diurutan pertama 17.86 % diikuti Slamet 16.70 % dan Analita ( 12.68 % ). Begitu pula di posisi keempat dan kelima, masing–masing diper­ tahankan oleh Wildan Arisa ( 8.94 % ) dan Erwin Yusrizal ( 5.13 % ). Polling ini terbuka untuk siapa saja, tidak hanya murid, bisa kok buat kalian yang merasa alumni sekolah itu, keluarga, tetangga, teman atau kalian yang senang dengan profil mereka. Masukkan ke kotak yang ada disekolah – sekolah ataupun langsung ke Graha Pena Pontianak Post. Dukungan kamu sangat berarti untuk mereka. Ayo buruan, tentukan guru favorit pilihanmu sekarang. Jangan sampai mereka tersingkir. Hasil Polling Sementara

+

Pemilihan Guru Favorit

No Nama Guru Asal Sekolah 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19

+

M. Salimin Sy. S.Pd Drs. H. Slamet Rianto Analita Wildan Arisa Erwin Yusrizal, S. A.Ma Rendi Suwardi Mustazah Dra. Hj. Siti Kalimah Irin Sintriana, A.md Suryaningsih, S.Pd Mariani, S.Pd Margareta, A.Ma Phing Fung Mardiyah Kurnia Hidayatullah, ST Indasyah, S.Ag Edy Iskandar Hj. Sy. Norani, S.Pd Yayah

Jumlah Polling

MIN Teladan Pontianak 17.86% SD Muhammadiyah 2 Ptk 16.70% SD Mujahiddin Pontianak 12.68% SD Negeri 3 Pontianak 8.94% MIN Teladan Pontianak 5.13% SD Immanuel 1 Pontianak 5.09% SD AL- Azhar Pontianak 4.33% SD Negeri 68 Pontianak 3.88% SD Plus Gembala Baik Ptk 2.98% SD Negeri 3 Pontianak 2.89% SD Negeri 3 Pontianak 2.80% SD Negeri 72 Pontianak 2.14% SD Immanuel 1 Pontianak 2.02% SD AL- Azhar Pontianak 1.67% MIS Bawari Pontianak 1.19% MIN Teladan Pontianak 1.16% SD Mujahiddin Pontianak 1.06% SD Muhammadiyah 2 Ptk 0.76% SD AL- Azhar Pontianak 0.60%

l

Senin 19 Juli 2010

Tumbuhkan Minat Baca Anak Menu m b u h k a n minat dan kebiasaan membaca pada anak menjadi ulasan Edy Is­ kandar Guru SD Mujahiddin Pontianak dalam karya tulisnya. Menurutnya saat ini banyak orang tua mengeluh kesah tentang kurangnya minat baca bagi anak. Hal ini tidak boleh dibiarkan berlarut-larut karena dapat membuat anak menjadi malas membaca, sehingga anak kurang pengetahuan umumnya dan malas berfikir. “Anak-anak zaman sekarang ini ingin lebih berfikir praktis ketimbang memperoleh infor­ masi dengan membaca buku, koran, atau tabloid. Apalagi membaca buku pelajaran yang setiap hari dihadapi di sekolah dan mengulang kembali di ru­m ah. Mereka lebih banyak bermain atau nonton TV yang sifatnya hiburan seperti sin­ etron dan mendengarkan lagu,”

papar pria yang juga menjadi dosen Bahasa Indonesia Pro­ gram studi Matematika di STKIP Pontianak itu. Saat ini lanjutnya sangat se­d ikit sekali bisa ditemukan anak yang yang mempunyai minat membaca dengan penuh kesadaran dari diri sendiri, te­tapi meskipun sedikit tetapi masih ada dan perlu di contoh oleh anak-anak. Dalam karya tulisnya ini Edy berbagi pen­ galaman kepada masyarakat terutama para orang tua tentang cara menumbuhkan minat dan kebiasaan membaca pada anak. “Kita tidak boleh melepaskan begitu saja kepada guru namun harus ada interaksi dengan orang tua murid,”tuturnya. Dijelaskan, minat dan kebi­ asaan adalah dua pengertian yang berbeda tetapi berkaitan. Kata dia minat adalah perpad­ uan keinginan dan kemauan

yang dapat berkembang jika ada motivasi sedangkan kebiasaan adalah perilaku suatu sikap atau kegiatan yang bersifat fisik atau mental, yang telah mendarah daging atau membudaya dalam diri seseorang. “Terbentuknya suatu kebi­ asaan pada umumnya mema­ kan waktu lama, dan dalam pembentukan itu minat dan motivasi mempunyai peranan yang menentukan. Jika minat dan motivasi tidak ada, pada umumnya kebiasaan tidak tum­ buh dan tidak berkembang,”jelas pria kelahiran Sambas itu. Kata dia membaca adalah suatu ke­ giatan fisik dan mental. Mela­ lui membaca informasi dan pengetahuan yang berguna bagi kehidupan dapat diperoleh. Ia menegaskan apabila minat ini sudah tumbuh dan berkem­ bang, maka kebiasaan mem­ baca pun akan berkembang.

Selain itu kata Edy tempat yang terbaik untuk menumbuhkan minat dan mengembangkan ke­biasaan membaca adalah di rumah, terutama karena sua­ sana kekeluargaan itu, bukanlah di sekolah yang masih ada orang tua berasumsi demikian. Dengan melihat pemikiran di atas, bahwa tempat terbaik u ntu k m e nu mbu h ka n d a n me­n gembangkan minat dan kebiasaan membaca adalah di rumah. Waktunya sebai­ knya sedini mungkin semasa kanak-kanak. Beberapa usaha mengembangkan minat dan kebiasan membaca pada anak antara lain pengaruh dan per­ anan orang tua. “Contoh se­ orang anak yang setiap hari melihat kedua orang tuanya membaca buku atau surat kabar, terkadang anak mendekati dan mengambil bacaan itu dan me­ niru apa yang dilakukan orang

tuanya,” paparnya. Disamping itu faktor lain yang dapat dilakukan untuk me­n gem­b angkan minat dan kebiasaan membaca pada anak. Yaitu membaca dini. Maksud­ nya, membaca dini sudah perlu diberikan, sebagai salah satu usaha untuk menumbuhkan minat dan kebiasaan membaca terhadap anak, dan sekaligus untuk mempersiapkannya me­ masuki pendidikan dasar (SD). “Jadi yang dimaksud mem­ baca dini adalah membaca yang diajarkan secara terpro­ gram (normal) kepada anak prasekolah.Terutama di negaranegara maju, seperti nega­ ra kita Indonesia, mengajar anak-anak membaca sebelum mereka memasuki pendidikan dasar(SD) sudah semakin ban­ yak dilakukan baik di rumah oleh orang tua, atau TK oleh guru,”paparnya.(ash)

+

Karya Sang Guru

Pontianak Bersih Kota Idaman Sebagai salah satu warga Pon­ tianak, Ida Nursanti Guru SD Mu­ jahiddin sangat mendambakan kota khatulistiwa ini menjadi kota yang bersih, karenanya ia membuat karya tulis dengan judul Pontianak Bersih Kota Idaman. Nominator yang saat ini menduduki peringkat ke 26 dalam perhitungan semen­ tara polling guru favorit ini semula menganggap dengan berjalanjalan disepanjang pinggiran sungai kapuas dapat menghilangkan ke­p enatannya setelah seharian menjalankan aktivitas rutin. Tetapi

keinginannya untuk menghilang­ kan kepenatan disepanjang jalan sungai kapuas terpaksa kandas ketika ia mendapati di aliran air kapuas terapung sampah-sampah rumah tangga. Bahkan sampahsampah perindustrianpun ikut ada terapung sehingga membuat rusak pemandangan yang tadinya dapat menghilangkan lelah. Rusaknya pemandangan dis­ ungai kapuas akibatnya banyak­ nya sampah-sampah yang men­ gapung, kata Ida, membuatnya turut berfikir mengapa hal terse­

but bisa terjadi. Tentunya kata dia pertanyaan tersebut juga tidak salah jika ditujukan pada Pemer­ intah Kota Pontianak dan juga masyarakat Kota Pontianak. ”Sampah sudah menjadi problem sendiri dikota-kota besar, termasuk Pontianak sebagai ibu kota Propinsi Kalimantan Barat, sebagai ibu kota Propinsi, sudah barang tentu dapat menjadi tolak ukur keberhasilan di kota-kota lain dilingkungan propinsi Kalbar yang lain,”paparnya. Karena itu lanjut dia untuk men­ gatasi masalah sampah sebenarnya

dapat ditanggulangi dengan kesadaran yang tinggi oleh ma­syarakat dan pemerintah sebagai pemegang kebijakan. Se­tidaknya ada tiga perilaku yang dapat diterapkan di kota Pontianak dalam upaya pen­ anggulangan sampah. Seperti pertama sikap konsisten menu­ rutnya sikap ini merupakan sikap dimana pemerintah dan masyarakat menerapkan bah­ wa apa yang menjadi aturan saat ini harus dapat menjadi aturan untuk besok. ”Disepanjang jalan dan tem­­pat-tempat umum tertulis sanksi bagi orang-orang yang membuang sampah semba­ rangan tetapi sayangnya sam­ pai saat ini realitas peraturan tersebut belum terwujud, saya yakin dan percaya bahwa pros­ es pembuatan Perda tersebut sudah menghabiskan biaya yang tidak sedikit, karenanya

untuk menjadikan Perda itu dapat dipatuhi dan selanjut­ nya dapat mendarah daging pada tubuh setiap masyarakat kota Pontianak, sikap konsis­ tensi sangat diperlukan dalam menyikapi masalah sampah di Kota Pontianak,” tuturnya. Hal lain yang bisa diterpa­ kan untuk mengatasi masalah sampah adalah dengan Regu­ litas tingkah laku yang ia maka­ sudkan adalah sedapat mungkin setiap masyarakat dan pemerin­ tah dapat berperilaku ”bagaia­ mana kita bertindak sekarang, dan harus konsisten dengan bagaimana kita akan bertindak besok”. Menurutnya kata-kata tersebut cukup mudah ditulis dan diucapakn dan sebenarnya juga dapat dilaksanakan asal­ kan pemerintah dapat men­ gajak masyarakat turut serta melaksanakan Perda yang telah diproduk atau dibuat.(ash)

+

cmyk


Pontianak Post

Senin 19 Juli 2010

5


6

AUSTRALIA

internasional

Senin 19 Juli 2010

Blokade Gaza Harus Diperlunak

UE Mulai Desak Israel

Dapat Dukungan Gurita GURITA kembali dieksploitasi untuk meramal. Setelah gurita asal Jerman, Paul tepat meramal enam pertandingan piala dunia di Afrika Selatan, orang Australia pun sepertinya tak mau kalah. sebuah koran Australia ikuti ku t a n m e n g gunakan gurita guna meramalkan pemilihan perdana menteri (PM) di negeri Julia Gillard kanguru itu. Peramal ‘bertangan’ delapan tersebut bernama Cassandra. Gurita betina ini, seperti dikutip dari koran The Sidney Morning Herald, meramalkan bahwa Perdana Menteri Julia Gillard akan unggul dalam pemilihan umum 21 Agustus mendatang. “Preferensi Cassandra memilih Gillard jelas,” tulis The Sidney Morning Herald yang dikutip dari AFP, Sabtu (17/7). Cara meramalnya, Cassandra diminta untuk memilih foto Gillard yang diusung Partai Buruh atau unggulan Partai Konservatif, Tony Abbott. “Binatang pendiam ini ternyata melingkarkan tentakelnya ke foto Gillard,” tulis koran ini lagi. Namun kemampuan gurita dalam meramal dibantah ilmuwan kelautan Australia, Profesor Rob Harsourt. Rob memperingatkan bahwa gurita memiliki apa yang dinamakan ‘episodic personalities.’ Artinya, pilihan delapan tentakel Cassandra bisa berubah kapanpun. “Suatu saat gurita berani, sesaat kemudian dia malu-malu,” ujar Rob. Tunggu saja, mana yang lebih hebat, Paul atau Cassandra? Jika Cassandra ramalannya tepat, akankah dia mendapat ancaman pembunuhan seperti halnya Paul? Apakah juga akan ada gurita lain yang ditugasi meramal aktivitas manusia lainnya? (pra/jpnn)

Pontianak Post

GAZA CITY – Uni Eropa (UE) mendesak Israel untuk lebih memperlunak blokade Jalur Gaza yang selama sebulan terakhir mulai terbuka bagi bantuan internasional. Kemarin (18/7) Catherine Ashton, diplomat tinggi UE, berkunjung ke Gaza untuk kali pertama sejak serangan militer Israel terhadap kapal kemanusiaan Mavi Marmara pada 31 Mei lalu. “Jawabannya adalah pembukaan blokade,” ujar Ashton kepada wartawan di Gaza kemarin (18/7) sebagaimana dilansir Agence France-Presse. “Semua orang memahami kepentingan pertahanan dan keamanan Israel. Tapi, hal itu tidak harus REUTERS / Mohammed Salem menghalangi keluar dan masuknya KE GAZA: Kepala urusan luar negeri Uni Eropa, Catherine Ashton (kiri) saat meninjau sebuah kamp PBB pada barang ke Gaza agar rumah-rumah musim panas di Gaza City, kemarin (18/7). Israel harus memberikan kemudahan terhadap blokade mereka Gaza, bisa dibangun kembali, anak-anak bisa kembali bersekolah, dan bisnis sehingga memungkinkan warga Palestina untuk melanjutkan ekspor dari wilayah itu. dapat berkembang lagi,” katanya. Ashton menyatakan, Uni Eropa sanggup mengirimkan tim pemantau untuk membantu Israel BEIJING – Pada Rabu, 7 Juli 2010, berikan keterangan, Jumat (16/7). putih terang terbang di langit. Aku mengatur lalu lintas perbatasan. pukul 20.40 waktu setempat, Ban- Penampakan obyek terang sep- buru-buru kamera dan memotret- Syaratnya, Israel mau bekerja sama dar Udara Xiaoshan di Hangzhou, erti komet di atas Bandara Xiaoshan nya,” kata dia, kepada Xinhua. dengan otoritas Palestina yang diduibu kota Provinsi Zhejiang, China, menjadi perbincangan panas di “Apakah itu pesawat atau UFO, aku tak kung Barat, yang diusir mundur oleh tiba-tiba ditutup. Alasannya, ada internet. Orang-orang mencoba tahu pasti,” kata dia, seperti dimuat Hamas dari Gaza pada 2007. Meski menekan Israel, Ashton penampakan benda langit misterius, menjelaskan fenomena aneh itu, laman myfoxchattanooga.com. UFO (unidentified flying object). dengan versi masing-masing. Sebelumnya, seorang sumber menyatakan bahwa Uni Eropa Petugas bandara segera membatalSpekulasi yang beredar di dunia anonim kepada China Daily men- secara lembaga tak mengajukan kan sejumlah jadwal penerbangan maya menyebutkan, benda diduga gatakan bahwa pejabat berwenang permintaan resmi kepada negeri dan mengalihkan pesawat yang UFO itu adalah pesawat pembom telah membongkar misteri penam- Yahudi itu untuk lebih jauh melumenuju Xiaoshan, ke bandara Amerika Serikat, satelit Rusia, atau pakan UFO itu, setelah melakukan nakkan blokade Gaza. Ketika kecaNingbo di Provinsi Zhejiang dan misil yang baru diujicoba China. serangkaian investigasi. Namun, man internasional atas serangan Wuxi di Provinsi Jiangsu. Dilapor- Seorang warga, Ma Shijun berhasil hasil investigasi itu belum akan di- terhadap Mavi Marmara terus menkan 18 penerbangan terganggu. mengabadikan benda misterius itu mumkan ke publik. Data itu masih ingkat, pemerintahan Israel mulai Namun, hingga 16 Juli, pemerintah saat dia mendongak ke langit sekitar bersifat rahasia, sebab ada kaitannya melunak dengan memberikan izin China masih merahasiakan apa sebe- pukul 20.30 waktu setempat. “Aku dengan kepentingan militer. Penjela- masuknya bantuan sipil ke Gaza. Israel juga akan mengizinkan narnya penampakan UFO tersebut merasa seberkas cahaya melayang san resmi dari pemerintah menurut masuknya material bangunan di – meski sebelumnya beredar infor- di atas kepalaku. Saat mendon- informasi akan diberikan Jumat ini. bawah pengawasan lembaga intermasi pihak berwenang akan mem- gak, aku melihat seberkas cahaya (vivanews.com) nasional. Namun, lalu lintas melalui

Rahasiakan Fakta UFO Misterius

laut tetap tertutup bagi siapa pun untuk menghindari kemungkinan penyelundupan senjata kepada pejuang Hamas. Uni Eropa menyambut baik perubahan kebijakan Israel tersebut. Namun, Uni Eropa tetap mendesak Israel mengizinkan lalu lintas ekspor barang produksi Gaza ke luar. Sebab, sektor swasta mendekati sekarat dan telah menyumbangkan 40 persen pengangguran. “Saat ini angkanya menurun 75 persen dari semester pertama 2007. Itu bukan yang kita inginkan,” terang Perdana Menteri Palestina Salam Fayyad saat jumpa pers bersama dengan Ashton. Menurut Fayyad, perekonomian Gaza tidak bisa bertahan dengan hanya impor. Harus ada komoditas yang diekspor. Dari Gaza, Associated Press melaporkan bahwa sebuah konvoi truk berisi bantuan obat yang sebelumnya berangkat bersama kapal kemanusiaan Libya, Amalthea, berhasil memasuki Jalur Gaza. Bantuan yang dikoordinasi oleh Khadafi Foundation itu masuk ke Gaza melalui perbatasan Rafah, antara Mesir dan Gaza Selatan. Amalthea merapat ke sebuah pelabuhan di Mesir Kamis lalu (15/7) setelah angkatan laut Israel mencegahnya untuk memasuki Gaza. Direktur Pelabuhan El-Arish, Mesir, Gamal Abdel Maqsoud menyatakan, muatan kapal tersebut akan diturunkan dan dikirim ke Gaza melalui jalur darat. Sehari sebelumnya, Rabu lalu (14/7), sebuah kapal bersenjata rudal milik Israel mengusir Amalthea dari jalur laut menuju Gaza. Para relawan diminta merapat ke Mesir dan mengirimkan bantuan sipilnya melalui jalur darat. (cak/dos)

Upacara Penyerahan Ijazah Wisudawan-wisudawati UT

Tingkatkan Kapasitas Diri Melalui Pendidikan Karakter PONTIANAK - Unit Program Belajar Jarak jauh (UPBJJ) Universitas Terbuka (UT) Pontianak menggelar prosesi Upacara Penyerahan Ijazah (UPI) wisudawan/ wisudawati Program Sarjana dan Diploma Universitas Terbuka Kalbar bertempat di Auditorium Untan, Sabtu (17/7). Proses UPI diikuti sejumlah 1491 wisudawan-wisudawati yang berasal dari Program Pendas dan Non Pendas UT dari 14 kabupaten di Kalbar. Dari sejumlah wisudawan-wisudawati tersebut, seorang wisudawan berhasil mendapat nilai tertinggi yaitu Agus Haryono dari Kabupaten Sintang, Prodi S-1 PGSD dengan IPK 3,73, predikat kelulusan dengan pujian. Gubernur Kalbar, saat di-

FENNI/PONTIANAK POST

UPI: Prosesi Upacara Penyerahan Ijazah kepada Wisudawan/ Wisudawati UT.

wakili Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Kalbar Drs. Akim, MM mengatakan bahwa kemajuan daerah harus diikuti dengan kemajuan pendidikan. Pendidi-

kan harus menjadi fokus utama pemerintah seperti yang tertera dalam UU Pendidikan. ”Kedepan diharapkan sekali wisudawanwisudawati memiliki pengetahuan dan wawasan yang luas, memperkuat pengabdiannya dan terus bekerja keras, serta dapat turut menyukseskan program buta aksara pemerintah,” katanya. Akim berpesan agar para lulusan nantinya dapat meningkatkan kapasitas diri melalui pendidikan karakter dan dengan penuh kesadaran mengemban amanah mampu memberikan kontribusi, bukan hanya untuk dirinya, tapi juga lembaga dan masyarakat, serta bagi peningkatan kualitas SDM di Kalbar. Sementara Pembantu Rektor (PR) III UT Hasmonel, SH, M.Hum, menekankan agar para lulusan nantinya terus belajar dan terus meningkatkan kualitas diri dengan pemanfaatan pengetahuan teknologi informasi dan komunikasi (TIK) dalam pembelajaran yang lebih efektif. “Belajar seperti main gitar, tidak hanya dapat mendengar teori saja, tapi juga harus secara praktik/nyata diterapkan,” katanya. Diungkapkan Kepala UPBJJUT Pontianak Ir. Edward Zubir, dari tahun 1993 hingga sekarang, jumlah lulusan UT dari program non pendas 4.066 lulusan dan 16.824 dari program pendas. “Jumlah mahasiswa UT seluruh Indonesia sampai dengan 2009 adalah 622.705 mahasiswa. UT menduduki peringkat keenam dunia sebagai Mega Open University di mana untuk masuk kategori ini minimal mempunyai mahasiswa 250 ribu,” ungkapnya. Dikatakannya, keberhasilan kelulusan wisudawan-wisudawati merupakan dukungan dan kontribusi berbagai pihak, baik keluarga, pemerintah, lembaga, masyarakat, para tutor, dan bantuan-bantuan lainnya. “Keberhasilan ini bukan pencapaian akhir, tapi awal perjuangan. Buktikan kepada keluarga pencapaian yang anda peroleh dapat bermanfaat bagi masyarakat. Dalam bentuk nyata guru dapat mengabdi dengan lebih profesional,” pesannya. (fen/ser)


aneka Kalbar Raih Juara Umum Festival Olahraga Tradisional

Pontianak Post

Senin 19 Juli 2010

Tampilkan permainan tradisional Sirung

Fenni

Permainan Tradisional: Peserta kontingen Kalbar saat menampilkan permainan tradisional SIRUNG (mengusir burung).

KONTINGEN Kalbar kembali mengukir prestasi dengan meraih juara umum pada Festival Olahraga Tradisional Tingkat Nasional ke VII Tahun 2010 yang diselenggarakan di Ambon Provinsi Maluku tanggal 16 sampai dengan 17 Juli. Kalbar memperoleh juara umum setelah menampilkan permainan tradisional Sirung (mengusir burung). Sementara, Kontingen Jawa Timur menempati juara ke-2 setelah menampilkan permainan tradisional Kerrap Pesapean. Kemudian disusul Kontingen Lampung yang memperoleh juara 3 setelah menampilkan permainan Khakik Giccing. Kegiatan diikuti sebanyak 29

provinsi dengan menampilkan permainan tradsional masing-masing daerah antara lain Lampung dengan olahraga tradisionalnya “Khakik Giccing‘, Kepulauan Riau (Permaian Porok), Sumsel (Dum-Dumak), Jabar (Ujungan), Jambi (Bola Limau), NTT (Wegu), Kalteng (Sepak Sawud, Lawang Sekepeng, Besei Kambe), Sulbar (Bendi-Bendi Tau), Babel (Bola Tampah). Selain itu, Banten hadir dengan olahraga tradisional “Babaladan”, Jatim (Kerrap Pesapean), Bengkulu (Giling-Giling), Kaltim (Kancet/ Penung Ja‘i), Papua (Anyui Wori), Sumut (Martagak),

Jateng (Balangan), DKI Jakarta (Joro Betawi), Nangroe Aceh Darussalam (Tam-Tam Buku), Yogyakarta (Jalu Gabruk), NTB (Ntumbu), Bali (Majaran Jaranan) dan Riau. Kepala Dispora kalbar, Dra Utin Kusmuawaty M.Si saat ditemui di Pontianak, mengatakan, keberhasilan Kontingen Kalbar menjuarai Festival Olahraga Tradisional di Tingkat Nasional patut disyukuri. “Ini merupakan prestasi yang sangat membanggakan bagi masyarakat serta membawa nama Kalbar. Kedepan saya berharap prestasi ini dapat dipertahankan dan dapat lebih baik lagi, serta memunculkan permainan

tradisional lainnya yang ada di Kabupaten/Kota di Kalbar” ungkapnya. Olahraga tradisional menurut Utin merupakan akar budaya bangsa Indonesia yang masih dijunjung tinggi hingga kini dan terus berkembang di tengah-tengah masyarakat. “Olahraga tradisional ini merupakan jati diri masyarakat di tanah air yang perlu terus dikembangkan dan diregenerasikan terus-menerus, sehingga tidak punah akibat masuknya berbagai jenis olahraga atau permainan modern dan canggih,” katanya. Menurut dia, festival olahraga tradisional untuk ketujuh kalinya digelar Kementerian

7

Pemuda dan Olahraga itu dalam rangka memeriahkan kegiatan pelayaran internasional Sail Banda 2010 yang dijadwalkan pelaksanaannya 24 Juli hingga 17 Agustus mendatang, hendaknya dijadikan sebagai ajang silaturahmi antar peserta dari berbagai daerah. “Festival ini hendaknya menjadi ajang silaturahmi sekaligus tukar-menukar informasi dan budaya dari masing-masing daerah guna memperkaya khasanah budaya nasional, sekaligus menambah ketahanan untuk membendung masuknya budaya asing di tanah air,” katanya.(fen/ser)

Ari Muladi Tersangka, Kubu Anggodo Gembira JAKARTA – Setelah muncul desakan berkali-kali dari masyarakat, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) akhirnya menetapkan Ari Muladi sebagai tersangka. Juru Bicara KPK Johan Budi Sapto Prabowo mengungkapkan, Ari Muladi ditetapkan sebagai tersangka karena dianggap ikut merintangi penyidikan KPK terhadap terdakwa kasus dugaan suap dan upaya menghalangi penyidikan KPK, Anggodo Widjojo. ’’Benar, KPK telah menetapkan AM (Ari Muladi) sebagai tersangka dalam kaitan dengan kasus AW (Anggodo Widjojo),’’ tutur Johan ketika dihubungi kemarin (18/7). Penetapan status tersangka itu diumumkan secara resmi oleh KPK pada Jumat malam (16/7). Ari Muladi disebutsebut sebagai perantara uang suap Rp 5,1 miliar dari Anggodo untuk dua pimpinan KPK, Bibit Samad Rianto dan Chandra M. Hamzah. Tetapi, dia lalu meralat pernyataannya dalam BAP (berita acara pemeriksaan) awal yang dibuat

polisi. Sebagai ganti, Ari Muladi mengaku menyerahkan uang suap dari Anggodo tersebut melalui Yulianto. Johan menuturkan, surat perintah penyidikan (sprindik) terhadap Ari Muladi baru dikeluarkan pada Jumat lalu. Ari diduga merintangi upaya penyidikan KPK. Dia dikenai sangkaan dengan pasal 21 UU No 31 Tahun 1999 sebagaimana diubah menjadi UU No 20 Tahun 2001 juncto pasal 55 ayat 1 KUHP tentang tindakan merintangi proses penyidikan perkara korupsi. Penetapan Ari sebagai tersangka justru disambut positif Anggodo. Kubu Anggodo gembira begitu mendengar kabar penetapan status tersangka terhadap Ari Muladi. Kuasa hukum Anggodo, Raja Bonaran Situmeang, menuturkan, pihaknya bisa bernapas sedikit lega dengan datangnya kabar tersebut. ’’Kami malah baru tahu dari wartawan (soal kabar penetapan status tersangka itu). Tetapi, yang jelas, kami lega dan

mengapresiasi langkah KPK,’’ ujar Bonaran ketika dihubungi kemarin. Meski gembira atas penetapan status tersangka tersebut, kubu Anggodo tetap menilai keputusan KPK sangat terlambat. Bonaran yang juga menjadi saksi dalam sidang dengan terdakwa Anggodo menuturkan bahwa KPK seharusnya memutuskan dan menetapkan status tersangka sejak dulu. Alasannya, kata Bonaran, Ari Muladi merupakan orang yang paling tahu duduk perkara yang menjerat dua kliennya, Anggodo dan Anggoro Widjojo (kakak kandung Anggodo). ’’Yang mengatakan pimpinan KPK minta atensi berupa duit itu kan Ari Muladi. Anggoro dan Anggodo itu hanya korban penipuan oleh Ari,’’ katanya dengan nada tinggi. Menurut Bonaran, justru Ari Muladi yang bisa menjelaskan perkara pidana yang juga menyeret Bibit Samad Rianto dan Chandra Marta Hamzah. Jika dua pimpinan KPK tersebut memang benar tidak mene-

rima duit suap, lanjut dia, kliennya menjadi korban penipuan oleh Ari Muladi. ’’Tetapi, jika benar pimpinan KPK terima (duit suap), klien saya juga menjadi korban pemerasan. Karena itu, penetapan (status tersangka) ini harus segera ditindaklanjuti. Malah, kalau bisa, (Ari Muladi) segera ditahan dan disidang,’’ paparnya. Bukti keterlibatan Ari Muladi, kata Bonaran, terlihat sejak awal persidangan Anggodo. Sebagaimana keterangan Bibit danChandrayangjugamenjadi saksi dalam persidangan kasus tersebut, kliennya (Anggodo, Red) tak pernah bertemu dua pimpinan KPK tersebut. Justru Ari Muladi yang mengaku beberapa kali bertemu pejabat KPK. ’’Dari sidang saja bisa dilihat keterlibatan Ari sangat besar,’’ tuturnya. Bonaran melanjutkan, jika Ari Muladi nanti disidangkan, selain bisa diungkap kebenaran kasus Anggodo, akan terungkap kebenaran dugaan pemerasan.

Kecewa kepada KONI, Berniat Kembalikan Seluruh Medali Sambungan dari halaman 1

Kasus hukum tersebut dia akui sangat menguras tenaga dan pikiran. Kasus itu bermula saat dia berniat menjajal peruntungan di dunia bisnis. Pada akhir 2008 dia berkenalan dengan Melly Johan, pamasok sembako. Patmawati ditawari berjualan minyak goreng. Merasa mampu menjalankan bisnis tersebut, Patmawati menganggukkan kepala. Dia menerima tawaran itu. Awalnya, semua berjalan lancar. Minyak goreng selalu habis dia jual. Karena itu, Melly menawari Patmawati bisnis lain. Yakni, membuka usaha pembungkusan makanan serta menjual gula dan tepung. Tawaran tersebut ditolak mentahmentah oleh peraih perunggu Kejuaraan Angkat Besi Asia di Jepang pada 2008 tersebut. Namun, entah mengapa Melly tetap memaksa mengirim sembako itu ke rumah Patmawati. Mau tak mau, Patmawati harus menjualnya. Lagi-lagi, dagangan Patmawati laris manis. Karena mampu menjual seluruh dagangan, Patmawati kembali dikirimi jenis sembako lain oleh Melly. Di antaranya, cuka dan terigu. Total harga barang-barang tersebut kurang lebih Rp 28 juta. “Padahal, saya tidak pesan. Tapi, Melly tetap saja mengirimkannya. Ya saya harus menjualnya,” gerutu istri Suwito Daryanto tersebut. Namun, tak selamanya bisnis yang dia jalankan mulus. Untung tak dapat diraih, buntung tak dapat ditolak. Kali ini Patmawati harus menerima cobaan berat. Pelanggannya yang selama ini selalu membayar tepat waktu kabur. Pelanggan tersebut tak membayar dagangan yang di-

ambil dari Patmawati. Nilai total dagangan itu Rp 60 juta. “Saat itu saya baru sadar, kenapa begitu memercayainya. Saya tidak tahu bahwa dia hanya mengontrak. Saya berpikir semuanya akan lancar. Apalagi, awalnya pelanggan tersebut selalu membayar tepat waktu,” jelas Patmawati dengan mata berkaca-kaca. Patmawati pun tak tahu harus berbuat apa. Apalagi, Melly memintanya membayar dagangan yang sudah dikirimkan itu. Ibu tiga anak tersebut berusaha menjelaskan kepada Melly mengenai kejadian yang menerpanya. Awalnya, Melly mau berkompromi. Melly bahkan membantu Patmawati mencari jalan agar pelanggan itu ditemukan. “Saya diajak pergi ke dukun. Banyak dukun yang sudah kami temui. Tapi, tidak ada hasilnya. Saat itu saya tidak berpikir melapor kepada polisi,” tambah peraih perunggu Kejuaraan Asia di Dubai pada 2005 tersebut. Lama-lama,kompromiantara Patmawati dan Melly luntur seiring dengan berjalannya waktu. Melly terus-terusan meminta Patmawati membayar dagangan yang sudah dititipkan kepadanya. Jumlahnya kurang lebih Rp 92 juta. “Saya mau membayar, tapi mencicil. Kalau cash, saya tak punya uang. Tapi, Melly tidak mau. Dia ingin cash,” kenang penyumbang emas untuk Indonesia di SEA Games 1991 tersebut. Melly akhirnya melaporkan Patmawati kepada polisi. Patmawati dijerat dengan pasal penggelapan dan penipuan. Karena itu, dia mendekam di Rutan Pondok Bambu selama sebulan. Dia juga harus men-

jalani empat kali sidang sejak 3 Juni lalu. Sialnya, tiap kali sidang, selalu terjadi keanehan. Dalam berita acara perkara, misalnya, jenis kelaminnya ditulis lakilaki. “Oleh pengacara saya, hal tersebut dipermasalahkan. Akhirnya, saya memang bisa bebas demi hukum sejak 24 Juni lalu,” ujarnya. Namun, Patmawati tetap harus waspada. Sebab, Melly mengajukan banding atas putusan pengadilan tersebut. Patmawati hanya bisa pasrah jika harus kembali berurusan dengan hukum. Dia tidak tahu harus berbuat apa. Sebab, sampai saat ini dia berutang sekitar Rp 20 juta kepada orang lain untuk mengurusi sidang kasus itu. “Sampai sekarang belum saya bayar. Maka, saya berniat menjual rumah untuk membayar utang tersebut,” jelasnya. Pengalaman berurusan dengan hukum benar-benar membuat Patmawati dilanda trauma berat. Dia sampai enggan mencoba berbisnis lagi. Yang paling parah, dia tidak bersemangat lagi berurusan dengan semua hal yang berbau olahraga angkat besi. Dia berniat pensiun. Padahal, dia pernah menyatakan menjadikan PON 2012 di Riau sebagai ajang terakhir sebelum pensiun. Patmawati juga enggan meneruskan karir sebagai pelatih. Padahal, sebelum kena kasus tersebut, dia merintis jalan untuk menjadi pelatih angkat besi. Dia sudah memiliki dua “murid” yang dibina di tempat fitness miliknya di samping rumah. “Saya akan menjadi ibu rumah tangga saja,” ucap perempuan berotot tersebut. Bahkan, Patmawati berniat mengembalikan semua piagam serta medali yang selama ini

diperoleh ke KONI atau KOI (Komite Olimpiade Indonesia). Hal itu merupakan bentuk kekecewaan dia terhadap sikap KONI/KOI. Dia menganggap KONI/KOI tak memberikan perhatian kepada dirinya yang diterpa masalah. Buktinya, selama Patmawati ditahan di rutan, tak ada seorang pun pengurus KONI/KOI yang menjenguk. Pengurus PB PABBSI setali tiga uang. Tak ada seorang pun yang menunjukkan iktikad baik untuk menemuinya. Hal tersebut sangat mengecewakan bagi Patmawati. “Bulaninisayaakanmengembalikan semua piagam serta medali hasil kejuaraan. Selama ini saya sudah mengharumkan nama bangsa. Tapi, ketika saya diterpa masalah, kok terkesan ditinggal begitu saja. Tidak ada kepedulian sama sekali dari mereka,” kecam Patmawati. Tiap kali memandang medali dan piagam tersebut, Patmawati hanya merasa kecewa. Dia tak habis pikir atas sikap pengurus KONI/KOI serta PB PABBSI yang sama sekali tak memberinya bantuan, dukungan moral sekalipun. “Anda adalah orang pertama yang menjenguk saya di rutan, juga ketika akhirnya saya bebas. Lalu, di mana kepedulian pengurus olahraga lain?” keluh peraih emas SEA Games 1995 tersebut. Selain piagam dan medali, Patmawati bakal mengembalikan mobil sedan Timor yang didapat dari pemerintah setelah merebut gelar juara dunia pada 1997. “Itu mobil bodong. Tidak ada surat-suratnya. Digunakan juga bikin ketir-ketir. Saya sering kena tilang saat mengendarai mobil tersebut,” tegas dia. (ari)

Makalah HK Dikaji Secara Akademik Sambungan dari halaman 1

Sejarahnya tidak terlepas kontroversi yang terjadi selama ini. ”Hasan Karman sudah meminta maaf secara adat kepada kerajaan Sambas. Untuk itu semakin memperjelas persoalan tentunya mesti ada penelusuran secara akademik terhadap makalah tersebut,” kata Syarif Ibrahim kepada Pontianak Post, Sabtu (17/7). Seminar ini menghadirkan pembicara Prof. DR. Djohermansyah Djohan, Deputi Kantor Sekretariat Wakil Presiden RI Bidang Politik dan Hubungan Internasional. Kemudian DR Hasan Karman, SH, MM, Walikota Singkawang, DR Muhlis Paeni, ahli sejarah, staf ahli Kementerian Kebudayaan dan

Pariwisata R.I dan Ketua Badan Sensor Film Indonesia, dan Prof. DR. Pratikno , dekan Fisipol Universitas Gajahmada. Syarif Ibrahim menjelaskan pentingnya seminar untuk mengkaji agar tidak lagi terjadi gejolak yang memprihatinkan dan mengancam keharmonisan Kota Singkawang. ”Permohonan maaf Hasan Karman sudah dilakukan di Istana Kesultanan Sambas Alwatzikhobillah pada 19 Juni 2010 lalu. Pihak Kesultanan Sambas telah menerima permohonan maaf dan menganggap persoalannya selesai. Namun, masih terdapat pihak-pihak yang mempersoalkan isi dari makalah tersebut dan mengusulkan agar penulis menghapus atau menarik kutipan-kutipan dalam

makalah tersebut yang memojokkan atau merendahkan salah satu kelompok etnis. Beberapa pihak lain juga berpendapat agar masalah ilmiah diselesaikan secara ilmiah,” kata guru besar Fisipol Untan ini. Ia berpendapat dalam memperkuat permohonan maaf Hasan Karman perlu dilakukan suatu proses kegiatan ilmiah berupa seminar atau simposium atau diskusi baik dari hasil penelitian maupun berupa tulisan ilmiah. Keprihatinan terhadap persoalan tersebut dengan imbauan yang disampaikan Syarif Ibrahim Alqadrie, mendorong Untan, Badan Kesatuan Bangsa, Politik dan Perlindungan Masyarakat Provinsi Kalbar, ICPSN, CAIREU, STAIN, dan YSDK membangun kerjasama

dengan Kantor Sekretariat Wakil Presiden R.I untuk mengambil inisiatif melakukan focus group discussion di Singkawang dan Sambas, yang pada akhirnya berkesimpulan menyelenggarakan seminar akademis. Syarif Ibrahim berharap seminar ini bisa memperkuat permintaan maaf Hasan Karman dari makalah yang dibuatnya. Mencerahkan pemikiran dan pandangan masyarakat tentang independensi dunia akademik dalam rangka mendorong penguatanprosesperdamaiandiKalbar serta membuka pemikiran baru yang cemerlang tentang pendekatantransformasikonflik menghadapi berbagai persoalan dengan tetap menjunjung tinggi nilai-nilai sosial yang ada pada masyarakat.(tin)

Sebagaimana diketahui, Bonaran dan kuasa hukum Ari Muladi, Sugeng Teguh Santoso, saling tuding soal pe-

merasan. Bonaran bersikukuh bahwa pihaknya tidak pernah menawarkan duit kepada Ari Muladi agar bersedia kembali

pada BAP awal yang isinya menyebut pimpinan KPK (Bibit dan Chandra) menerima duit suap. (ken/dwi)

Jaksa Siap Ambil Alih Sambungan dari halaman 1

“Prinsipnya setiap laporan akan ditelusuri dulu. Ingat, itu belum tentu ada tindak pidananya. Jadi, jangan buru-buru divonis salah,” ujar Kepala Pusat Penerangan Hukum Kejagung Didiek Darmanto saat dihubungi di Jakarta kemarin (8/5). Didiek menjelaskan, sesuai undang-undang, Kejagung berhak memperoleh laporan hasil analisis dari PPATK. Jika ada dugaan tindak pidana korupsi, maka pihak kejaksaan bisa melakukan penyelidikan. “Sebenarnya tidak hanya Kejagung, KPK juga bisa. Jadi, semua penegak hukum berkoordinasi,” katanya. Namun, jelas Didiek, hingga kemarin, Kejagung belum menerima LHA dari PPATK yang terkait dengan transaksi mencurigakan perwira polisi. “Tidak ada, jadi LHA belum ada di tangan kami,” katanya. Kejagung selama ini dikenal lebih berani melakukan terobosan penyidikan kasus-kasus korupsi yang melibatkan sejumlah figure penting. Kejagung pernah menyidik kasus dugaan korupsi yang melibatkan mantan menteri BUMN Laksamana Soekardi. Kejagung juga berani menyidik dugaan korupsi mantan duta besar Tiongkok Kuntara, mantan dubes Thailand M Hatta. Yang terbaru, Kejagung sedang memeriksa dugaan korupsi yang dilakukan mantan Mensesneg dan politisi Yusril Ihza Mahendra. Sebelumnya, sejumlah aktivis antikorupsi memang berharap Kejagung atau KPK lebih pro aktif setelah pengumuman penyelidikan internal oleh Polri Jumat (16/7) lalu dianggap biasa-biasa saja. Jika hanya mengandalkan penyelidikan internal, maka solidaritas korps dianggap san-

gat kuat sehingga sulit untuk transparan. Saat ditanya kesiapan konkret Kejagung melakukan analisa LHA PPATK, Didiek Darmanto tak mau berandai-andai. “Sampai saat ini belum di tangan kami. Nanti, bicara yang konkret kalau memang sudah terjadi,” ujar pejabat murah senyum itu. Secara terpisah, pihak kepolisian rupanya tak ingin dituding melindungi para jenderalnya yang disebut-sebut memiliki rekening gendut. Jika penegak hukum lainnya akan menelusuri rekening mencurigakan yang dikeluarkan Pusat Pelaporan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK), mereka membuka pintu lebar-lebar. “Kalau KPK, Kejaksaan meminta untuk menelusuri LHA (laporan hasil analis) dan secara

hukum legal, silahkan saja,” ucap Staf Ahli Kapolri Bidang Hukum Pidana Chairul Huda saat dihubungi kemarin (18/7). Chairul tegas membela sikap Kadivhumas Mabes Polri Irjen Pol Edward Aritonang yang tidak membeberkan secara rinci nama-nama perwira yang disebut-sebut memiliki rekening tak wajar saat jumpa pers Jumat (16/7) lalu. “Itu kan memang sudah diatur dalam undangundang,” kilahnya. Undang-undang yang dimaksud Chairul adalah pasal 11 UU No 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik. Pasal tersebut mengatur tentang ancaman hukuman bagi orang yang membuka rahasia pribadi seseorang, kondisi pribadi, aset dan pendapatan rekening bank.

Tapi saat disinggung bahwa pasal 17 bisa disanggah dengan pasal 18 yang mengatur bahwa rahasia tersebut bisa dibuka dengan persetujuan pemilik dan seseorangpemiliknyamenduduki jabatan publik, Chairul pun mengatakan bahwa itu urusan masing-masing pemiliknya. “Tapi dengan cacatan bahwa yang mengajukan permohonan adalah penegak hukum. Misalnya KPK atau Kejaksaan. Bukan masyarakat biasa,” ucapnya. Sebab menurutnya, masyarakat biasa tidak memiliki kepentingan untuk mengetahui tentang privasi dan rekening anggota polisi. Tapi, jika memang nantinya KPK dan Kejaksaan benar-benar menelusuri rekening milik anggota polisi yang tercantum dalam LHA yang diserahkan PPATK, maka polisi tidak akan mengahalang-halangi. Bahkan , lanjut Huda, Polri pasti tidak akan melindunginya. “Kalau memang ada indikasi tindak pidana silakan ditindaklanjuti dan itu jadi tanggung jawab masing-masing pribadi,” kata doktor di bidang hukum pidana itu. Jumat lalu, Kadivhumas Mabes Polri Irjen Edward Aritonang menegaskan, dari 23 rekening yang diselidiki ada 17 yang dinyatakan wajar. Katagori wajar itu terbagi dalam beberapa bentuk transaksi. Misalnya, usaha keluarga, pengalihan tabungan, dan sebagainya. Sisanya, dua rekening sudah masuk proses pidana. Satu rekening dihentikan penyelidikannya karena meninggal dunia. Satu rekening belum bisa diselidik karena sedang mengikuti pilkada. Sedangkan dua yang lain, menunggu kelengkapan dokumen.(kuh/rdl)

Dua Warga Kalbar Ditahan Sambungan dari halaman 1

Selain menahan 14 tersangka, polisi juga menyelamatkan tiga bayi dan lima anak-anak berusia sebulan sampai empat tahun. “Dua wanita Indonesia ditangkap ketika sedang menjaga anak-anak itu,” ujar Huzir. Majistret Pengadilan Kuching, Iris Awen Jon langsung memerintahkan penahanan dua kakak beradik tersebut untuk penyelidikan lebih lanjut. Sindikat penjualan bayi di kota ini terbongkar pada Senin (12/7) lalu, ketika polisi menahan seorang wanita asal Kalbar dalam penggerebekan di

Bandar Baru Batu Kawa (MJC), Kuching. Wanita berusia sekitar 30 tahun itu ditahan pukul 21.00 waktu Sarawak, setelah meminta uang RM10, 000 atau Rp 28 juta dari seorang anggota polisi yang menyamar sebagai pembeli bayi. Bersama wanita itu polisi menyelamatkan seorang bayi perempuan berusia 23 hari. Penyelidikan pun terus dilakukan. Hasilnya, polisi kembali mengamankan delapan tersangka dan menyelamatkan seorangbayiperempuanberusia 27 hari, bayi lelaki berusia tujuh bulan dan seorang anak lakilaki berusia 2 tahun 11 bulan. Pada 15 Juli, kembali polisi

menahan empat orang termasuk pasangan suami istri dan anggota bisnis bergelar Datuk di lokasi terpisah yakni di Kampung Patingan, Kampung Kudei dan Jalan Chawan antara pukul 9 hingga 11 malam waktu setempat. Keempat tersangka itu langsung ditahan Pengadilan Majistret oleh Bagian 117 Kanun Prosedur Jenayah. Seorang lagi lelaki berusia sekitar 40 tahun juga ditangkap di Bandar Baru Batu Kawa. Investigasi terhadap semua 15 orang yang ditahan itu dibuat oleh Seksi 41 UndangUndang Antipemerdagangan Orang 2007.(uni)

Desak Tarik Elpiji 3 Kg Sambungan dari halaman 1

kerok, karena sesungguhnya ada yang salah dengan tabung gas elpiji 3 kilogram,” ujar salah

satu orator dalam aksi unjuk rasa kemarin. Dalam aksinya, Kongres Rakyat menuntut pemerintah bertanggung jawab dengan memberikan

pengobatan pada korban, menarik peredaran tabung gas elpiji, dan mengusut dugaan praktik mafia dan KKN dalam konversi minyak gas ke elpiji. (noe)

waktu lama. Sebab, akting merupakan profesi yang telah membesarkan namanya sejak awal. “Bosan kalau berdiam diri terus, apalagi suamiku enggak pernah memaksa aku untuk berdiam diri saja di rumah,” ujarnya. Meski nanti kesibukannya semakin padat, Tikam --sapaan akrabnya-- tidak akan meninggalkan tanggung jawab sebagai istri. “Meski

bebas, bukan berarti bebassebebasnya. Yang penting manajemen waktu. Enggak mungkin kan kerja terus enggak pernah pulang,” tutur pesinetron yang juga merambah dunia musik itu. Lantas, bagaimana program memiliki momongan? Tikam menjelaskan, sebagai seorang wanita, memiliki momongan sangat penting. Karena itu, dia tetap berusaha.(ash/tia)

Kembali Stripping Sambungan dari halaman 1

bisa terlalu lama berdiam diri. Jadi, untuk Ramadan ini, aku kembali syuting stripping,” ujar Titi di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta Selatan, kemarin (18/7). Artis yang memiliki nama asli Kurniaty Kamilia itu mengatakan, dirinya memang tidak bisa meninggalkan aktivitas di dunia akting dalam jangka


Pontianak Post 8

Senin 19 Juli 2010

Diskon Seribu Pendaftar

Ke Jasa Raharja, Hanya 20 Persen PONTIANAK – Giliran PT Jasa Raharja (Persero) Cabang Kalimantan Barat memberikan diskon 80 persen untuk seribu pendaftar Jalan Sehat Keluarga Spektakuler (JSKS). Diskon ini diberikan khusus untuk masyarakat umum Kota Pontianak. “Kita berikan diskon ini khusus untuk masyarakat Kota Pontianak. Silakan mendaftar jadi peserta JSKS. Semoga mendapat keberuntungan,” kata Eddy Sribandriantoro, kepala Cabang PT Jasa Raharja (Persero) Cabang Pontianak, kepada Pontianak Post, saat ditemui di ruang kerjanya, Jumat lalu. Ditegaskan Eddy, Jasa Raharja memberikan dukungan penuh atas event akbar yang digagas Harian Pontianak Post ini. Sebab, misinya jelas tentang kesehatan dan lingkungan. Eddy menilai bahwa konsep eventnya juga sangat mengena dengan kondisi dunia saat ini, yang gencar mengampanyekan tentang penurunan emisi akibat polusi. Karena sudah didiskon 80 persen oleh PT Jasa Raharja Cabang Pontianak, biaya pendaftaran yang semula Rp30 ribu perorang turun menjadi Rp10 ribu perorang. Bagi warga yang ingin mendaftar bisa langsung mendatangi Graha Pena Pontianak, Lantai 6, Jalan Gajah Mada No 2 – 4 Pontianak. Pendaftar bisa mendapatkan pidometer persembahan Susu Anlene.

Eddy Sribandriantoro (kiri) kepala Cabang PT Jasa Raharja (Persero) Cabang Pontianak,

Tak hanya itu, bagi yang mendaftar minimal 50 peserta, tiketnya langsung diantar. Selain itu juga mendapat kesempatan numpang ngetop. Karena panitia menyediakan kolom khusus bagi pendaftar minimal 50 orang. “Silakan mendaftar sekarang juga. Karena tiket Rp10 ribu laris diburu peserta. Mumpung masih ada kesempatan. Siapa tau bawa pulang mobil?” kata Eddy. Koordinator Divisi Event Organizer Pontianak Post Budi Darmawan menyampaikan terima kasih kepada PT Jasa Raharja Cabang Pontianak. Budi mengungkapkan bahwa JSKS akan digelar di GOR Pangsuma pada 1 Agustus mendatang. Rute yang akan ditempuh peserta mengelilingi ruas jalan A Yani. Mulai dari GOR Pangsuma sampai markas Polda Kalbar, terus kembali lagi ke GOR Pangsuma. Pontianak Post, kata Budi, telah menyiapkan satu unit mobil sebagai hadiah

grand prize. Selain itu, masih ada satu unit sepeda motor dan ratusan juta door prize lainnya. Informasi selengkapnya tetang pendaftaran dan pembelian tiket, bisa menghubungi sekretariat JSKS di 0561-735071, 085245629348, serta 081345615977. Event akbar ini diselenggarakan Pontianak Post dengan disponsori PLN Cabang, Semen Holcim, Pertamina, Jasa Raharja, Grand Mahkota Hotel, Hotel Gajahmada, Hotel Peony, Hotel Santika, Hotel Kini, Hotel Orchardz, Hotel Mecure Pontianak, Satria Wangi, Saung Nelayan, Dunkin Donnuts, Alila, Rindang Alam, dan Expose, Mustika Ratu. Untuk event akbar tersebut, Pontianak Post juga bekerjasama dengan Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat, Korem 121/ ABW, Kapolda Kalbar, Lanal Pontianak, DPRD Provinsi Kalbar, BMPD, PTPN XIII, MC Radio, Radio Vista, dan Radio Kita Pontianak. (wah)

Transisi Lima Tahun Daerah Pemekaran Tak Langsung Otonom JAKARTA – Kegagalan sejumlah daerah otonom baru menjadi pelajaran bagi pemerintah. Daerah hasil pemekaran tidak langsung memegang status otonomi karena harus melewati masa persiapan, yakni transisi hingga lima tahun. Usul pemerintah tersebut termuat dalam grand design daerah pemekaran yang mulai didiskusikan dengan DPR Agustus mendatang. Staf Khusus Presiden Bidang Pembangunan Daerah dan Otonomi Daerah Velix V Wanggai mengatakan bahwa grand design tersebut juga akan dimasukkan dalam substansi revisi Undang-Undang (UU) Nomor 32/2004 tentang Pemerintahan Daerah. “Daerah persiapan ini sangat penting, mengingat sekitar 80 persen daerah otonom baru ternyata belum dapat berfungsi optimal dalam rentang waktu 1 – 5 tahun,” kata Velix di Jakarta kemarin (18/7). Grand design pemekaran wilayah akan mengakomodasi dua pendekatan. Yakni, aspirasi pemekaran dari bawah dan skenario pemekaran dari atas sebagai prakarsa pemerintah pusat.

Velix V Wanggai

Dalam sepuluh tahun terakhir, skenario pembentukan daerah otonom baru hanya didasarkan aspirasi dari bawah. “Prakarsa nasional ini terutama mencakup daerah-daerah perbatasan antarnegara, pulau-pulau kecil terluar, dan daerah yang wilayahnya luas tetapi penduduknya sedikit, dan daerah strategis lain,” kata Velix. Pemerintah, dikatakan Velix telah menegaskan bahwa kebijakan pemekaran wilayah harus diletakkan tiga konteks. Yakni, penguatan integrasi nasional, akselerasi pembangunan ekonomi, dan peningkatan kualitas pelayanan publik. Sebelumnya, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menyayangkan bahwa 80 persen daerah otonom baru dianggap kurang berhasil. Velix mengungkapkan bahwa daerah yang kurang berhasil

itu adalah 57 daerah otonom baru yang dibentuk tiga tahun belakangan. Daerah-daerah itu mengalami banyak persoalan. Misalnya, pengalihan personel, peralatan, pembiayaan, dan dokumen yang belum terlaksana dengan baik. Pengadaan pembangunan sarana dan prasarana juga belum memadai. Masalah lain yang menjerat daerah otonom baru adalah belum optimalnya pelayanan publik, belum selesainya penetapan batas wilayah, serta belum rampungnya dokumen rencana umum tata ruang wilayah (RUTRW). Velix mengatakan bahwa pemerintah pusat selalu memperhatikan kebijakan bantuan teknis untuk membenahi perangkat organisasi daerah. Kata Velix, pemerintah pusat juga membantu menyelesaikan dokumen perencanaan, serta tetap mengalokasikan dana perimbangan ke daerah-daerah baru tersebut. UU No 22/1999 yang direvisi dengan UU No 32/2004 tentang Pemerintahan Daerah telah memberikan ruang bagi hadirnya satuan-satuan pemerintahan baru, baik provinsi, kabupaten, maupun kota. Dalam sepuluh tahun terakhir, mulai 1999 hingga 2009, telah ada 205 daerah otonom baru, yang terdiri atas 7 provinsi, 164 kabupaten, dan 34 kota. (sof)

MAHMUD MUNTAZAR/PONTIANAK POST

MENIKAH: Fotografer Pontianak Post Defry Shando Safela, putra pertama Ade Sabli, BSc dan Dewi Utami, mengakhiri masa lajangnya dengan menikahi Aditya Galih Mastika, puteri ketiga Ir Duljamal dan Eka Sulistia Ediningsih, SH. Resepsi pernikahan berlangsung di Ruang Balai Agung Kencana Hotel Santika Pontianak, 17 Juli lalu.


cmyk

Pontianak Post Senin 19 Juli 2010

���

Soccer

9

Pemain Minta Capello Dipecat +

LONDON - Dirilisnya rating pemain timnas Inggris pada Piala Dunia 2010 Afrika Selatan di situs Capello Index, berdampak runyam. Sejumlah pemain Three Lions (julukan Inggris) kabarnya geram dan menuntut supaya Fabio Capello dipecat dari jabatannya. Selaku pelatih Inggris, Capello dianggap tidak etis memberikan rating pada Steven Ger­ rard dkk. Apalagi, pada sebuah situs yang bisa akses publik. Sejatinya, sejak sebelum Piala Dunia 2010, situs itu sudah melahirkan reaksi negatif dari publik Inggris. Sudah begitu, rating yang diberikan kepada para pemain Inggris bisa dibilang rendah. Bahkan, tidak ada satu pun pemain Inggris yang berada di posisi 45 besar. Tak heran, prestasi Inggris pada Piala Dunia 2010 memang tidak bisa dibanggakan. Datang ke Afrika Selatan dengan status favorit, Inggris terseok-seok pada fase grup. Setelah lolos dengan susah payah ke fase knock out, mereka justru dihabisi Jerman 4-1. Inggris tersingkir tanpa sempat menampilkan performa terbaiknya. Meski begitu, FA (asosiasi sepak bola Ing­ gris) masih percaya kepada Capello. Tactician asal Italia tersebut masih diberi kesempatan melanjutkan kinerjanya hingga Euro 2012.

Lagipula kontrak mantan pelatih Real Madrid dan AS Roma itu masih panjang. Namun, seiring dengan dirilisnya rating para pemain Inggris di situs Capello Index, situasinya bisa berubah. Berdasarkan laporan dari Mirror, sejumlah pemain mulai melan­ carkan protes. Mereka memprovokasi FA agar memecat Capello. Saat ini, suaranya protes belum terlampau kencang lantaran sejumlah pemain masih berlibur, tapi sudah ada yang bersuara. “Sehar­ usnya FA memecat dia atau dia dengan hormat mengundurkan diri,” ungkap seorang pemain senior Inggris, kepada Mirror.“ Menambah kontroversi setelah performa buruk kami secara kolektif pada Piala Dunia 2010 lalu adalah hal yang sangat memalukan. Apalagi, bila pelatih kami terlibat di dalamnya. Tidak seharusnya itu terjadi,” kata pemain senior Inggris itu. Di situs Capello Index, rating terendah dalam skuad Inggris pada Piala Dunia 2010 diberikan kepada kiper Robert Green. Kiper West Ham United yang melakukan blunder di laga perdana Piala Dunia 2010 itu dinilai 51,67. Yang tertinggi Jermain Defoe (62,47). Ternyata, setelah semua nilai pemain Ing­ gris dan juga para pemain lain yang tampil

Terry Bisa Tergusur

+

MANTAN kapten Inggris John Terry terancam kehilan­ gan tempat di skuad Inggris asuhan Fabio Capello. Itu tidak lepas dari kesalahan besar yang dibuat kapten Chelsea itu. Penyebabnya, dia per­ nah mempertanyakan taktik Capello di Piala Dunia 2010. Bahkan, Terry kabarnya sempat memanaskan ruang ganti pemain. Itu terjadi kar­ ena dia memprovokasi pe­ main lainnya supaya Capello mengubah taktik dan pilihan pemain yang ditampilkan pa­ da laga babak 16 besar Piala Dunia 2010 versus Jerman. Hal itu diutarakan mantan kapten timnas Italia Fabio Canna­varo yang pernah men­ jadi pemain asuhan Capello ketika bermain di Juventus dan Real Madrid. Menurut Can­ navaro, adalah kesalahan fatal, bila ada pemain yang berseba­ rangan dengan Capello. Terry terancam tidak akan dipakai dalam sisa periode kepemimpinan Capello yang kemungkinan masih bakal ber­tahan hingga Euro 2012 nanti. “Menurut pengalaman saya, Terry tidak akan men­ jadi bagian dari tim lagi,” kata Cannavaro, kepada Daily Star. “Anda tidak boleh berseberan­ gan dengan Fabio dan dia tak ingin ada lagi orang yang bakal mengganggu misi dia dalam sebuah turnamen. Bagi saya, keputusan FA mempertah­ ankan dia adalah keputusan tepat,” lanjut Cannavaro. Kendati gagal pada Pia­la Dunia 2010, pemain yang mu­sim depan akan bermain untuk Al Ahli Dubai tersebut tetap menyebut Ing­ gris di tangan Capello masih akan menjadi favorit pada Euro 2012. Saat itu, dia menilai Inggris

cmyk

sudah lebih solid. “Ketika dia bergabung ke Real Madrid, dia membawa banyak pemain pada musim pertamanya, seperti saya dan Ruud van Nistelrooy. Dan, kami bisa meraih hasil secara instant, tapi situasinya jelas berbeda dengan di level tim­ nas,” tutur Cannavaro. Capello dinilainya masih butuh waktu untuk membangun sebuah tim yang padu dan sesuai dengan keinginannya. “Saya tidak ingin memprediksi Fabio, tapi saya akan kaget kalau ada lebih dari lima pemain yang menjadi start­ er saat lawan Jerman, bermain di Euro 2012,” lanjutnya. Menurut Cannavaro, hanya ada dua pemain yang mendap­ at garansi tetap menjadi starter pada Euro 2012. Mereka adalah bek kiri Ashley Cole dan striker Wayne Rooney. Sedangkan, pemain lainnya masih harus berebut tempat.(ham)

pada Piala Dunia 2010 dirilis, Capello menya­ takan, dirinya tidak terlibat dalam penilaian itu. Bahkan, dia tidak dimintai izin untuk rilis rating pemain timnas Inggris. Bahkan, secara ekstrim Capello sampai me­ minta agar situs Capello Index segera dihapus dari internet. “Saya tidak memberikan izin dan saya sangat marah karena mereka mempub­ likasikan itu,” ungkap Capello, seperti dilansir Sportinglife. Sejak Mei lalu, situs Capello Index itu di­ launching. Capello mengaku sama sekali tidak menerima uang sepeserpun sebagai konsul­ tan teknik dari situ situ. Pelatih yang dibayar 6 juta pound pertahun di Inggris itu terlibat proyek itu hanya untuk bersenangsenang.(ham)

+

Fabio Capello

Pearce-Southgate Jadi kandidat BUKAN hanya membesut timnas Inggris yang menjadi tugas Fabio Capello dalam dua tahun menda­ tang. FA (asosiasi sepak bola Inggris) juga memberikan dia tugas untuk mempersiapkan calon penggantinya dari pelatih asli Inggris. Berdasarkan laporan News of The World, FA berencana memberikan kesempatan kepada pelatih pribumi untuk melatih Three Lions (julukan Inggris) setelah kontrak Capello be­ rakhir. Problemnya, kualitas pelatih asli Inggris diragukan. Saat ini, FA mulai membuat daftar pelatih muda potensial yang dinilai punya bakat untuk menjadi pelatih In­ ggris berikutnya. Dari sejumlah nama yang beredar, ada dua nama yang menonjol yakni pelatih timnas U-21 Stuart Pearce dan mantan manajer Middlesbrough Gareth Southgate. Pearce berada pada urutan tera­ tas. Wajar saja, saat ini dia berstatus asisten pelatih timnas Inggris. Dia sangat memahami kinerja di skuad

Inggris dan Pearce juga dinilai memiliki pengalaman lebih banyak dibandingkan Southgate. Selain di level timnas, tactician berusia 49 tahun tersebut juga punya pengalaman melatih klub. Dia me­ mulai karirnya sebagai pelatih pada 2005-2006. Tepatnya pada Maret 2005 dengan melatih Manchester City seba­ gai pengganti Kevin Keegan. Ternyata, pada musim pertamanya, nyaris saja dia membawa City ke zona Eropa. Karena itu, The Citizens (ju­ lukan City) memberikan dia kontrak permanent sebagai manajer. Sayang, City kemudian gagal finis pada zona Eropa di musim pertamanya. Pesaing terberat Pearce adalah Southgate. Usianya baru 39 tahun. Dia memang belum memiliki jam terbang yang memadai, tapi dalam dua tahun mendatang, dia diperkirakan sudah punya jam terbang lebih baik. South­ gate pernah melatih Middlesbrough. Southgate kali pertama meme­ gang jabatan manajer Middles­

Stuart Pearce

brough pada Juni 2006. Dia menjadi pengganti Steve MacClaren yang terpilih jadi pelatih timnas Inggris. Jabatan Southgate sempat diper­ tanyakan lantaran dia belum me­ megang lisensi UEFA Pro. Namun, dia tetap diberi kesem­ patan lantaran reputasinya sebagai pemain internasional. Dia baru mendapat lisensi UEFA Pro pada

2009 lalu. Di musim pertama melatih Middlesbrough, dia mampu mem­ bawa klub itu finish di urutan ke-12. FA mulai melirik kembali pelatih pribumi setelah dalam satu dekade ini dua kali mengandalkan pelatih asing, yakni Sven Goran Eriksson dan Fabio Capello. Ternyata, hasil­ nya tidak terlalu memuaskan. Kar­ ena itu, FA ingin perubahan.(ham)

Butuh Libur Musim Dingin

John Terry

KEGAGALAN demi kega­ galan diraih Inggris di major tournament. Sudah lama seka­ li Three Lions (julukan Inggris) tidak merasakan juara di Piala Dunia, yakni pada 1966 saat menjadi tuan rumah. Di Euro, Inggris tak pernah juara. Berbagai alasan dibeber­ kan. Mulai dari pelatih yang kurang tepat, pemain yang tidak fit, atau berbagai alasan teknis lainnya. Namun, Stili­ yan Petrov, gelandang Aston Villa dan timnas Bulgaria menilai, kesalahannya terjadi pada Premier League. Petrov mengaku sama

sekali tidak kaget kalau Ing­ gris kembali gagal pada Piala Dunia 2010. Penyebabnya, para pemain Inggris sudah kehilangan tenaga saat ber­ tarung pada pesta sepak bola paling akbar sejagat itu. Se­ bab, jadwal di Inggris yang begitu ketat. Dia membeberkan, bila Premier League belum mem­ berikan liburan pada tengah kompetisi alias pada musim dingin, maka Inggris tidak bakal bisa menjuarai ma­ jor tournament. Selama ini, mereka berbeda dengan liga lainnya yang libur di tengah

musim. Ya, saat para pemain di kompetisi lainnya berlibur menikmati natal dan tahun baru, para pemain yang mem­ perkuat klub Premier League harus berjibaku di lapangan untuk menjalani tradisi box­ ing day. Tentu saja sangat melelahkan bagi pemain. “Saya tidak kaget dengan performa Inggris di Afrika Selatan karena bila kami me­ lihat sebagian besar pemain Inggris telah melewati jumlah pertandingan yang sangat luar biasa. Tidak banyak wak­ tu istirahat,” ungkap Petrov

kepada Mirror. “Setiap negara biasanya ada libur musim dingin, mer­ eka memiliki dua atau tiga pekan pada saat Natal dan Tahun Baru. Tapi, pada saat itu, justru menjalani jadwal yang padat, mungkin sekitar 11 atau 12 laga. Sangat berat bagi mereka,” lanjut Petrov. Tidak heran, pemain yang tampil luar biasa sepanjang musim seperti striker Man­ chester United Wayne Rooney justru kehilangan sinarnya se­ lama Piala Dunia 2010. “Mer­ eka juga manusia. Melihat jumlah laga yang dilalui, itu

sangat normal,” kata Petrov. Menurut Petrov, bila Inggris menginginkan pemain mereka berada dalam kondisi fit pada major tournament, maka tidak ada cara lain, selain mem­ berikan kesempatan yang lebih besar kepada para pemain be­ ristirahat dan berlibur. ?Mereka butuh penye­ garan. Lihat saja betapa segar kondisi beberapa tim lain, dan tidak perlu heran kalau Inggris selalu kesulitan pada setiap turnamen. Mereka harus belajar banyak dari kon­ disi tersebut,” beber pemain berusia 31 tahun itu. (ham)

+


cmyk

10

METRO SPORT

Pontianak Post Senin 19 Juli 2010

Janji Tampil All Out

+

SURABAYA - Skuad Persebaya Surabaya telah melupakan kekalahannya dari Sriwijaya FC, pada first leg babak Delapan Besar Piala Indonesia. Kini, mereka mengusung semangat baru untuk melakukan revans kepada Sriwijaya FC dalam pertandingan lanjutan di Gelora 10 Nopember Surabaya, Selasa (20/7) besok. “Tim ini harus bangkit. Kami tidak mau terbawa dengan hasil pertandingan yang kemarin. Bagaimanapun, anak-anak harus bisa tampil all out dalam laga lanjutan nanti,”ungkap Rudy William Keljtes, pelatih Persebaya, setelah latihan di Gelora 10 Nopember, kemarin (18/7). Rudy Keljtes Rudy berharap, dalam pertandingan kandang nanti, Mat Halil dkk harus mampu menunjukan performa terbaik mereka. Semua teknik dan strategi permainan yang di latih selama ini, mampu diaplikasikan dengan maksimal. “Kalaupun ada masalah pribadi, mohon jangan di bawabawa kedalam lapangan. Tidak ada pilihan lain, selain harus membangkitkan tim ini secara bersama-sama, dan ujung tombaknya hanya ada di pemain,” ungkap Rudy yang juga keturunan Situbondo-Belanda itu. Kekalahan Green Force, julukan Persebaya atas Sriwijaya FC ditenggarai karena masalah internal yang selama ini tidak kunjung usai. Gaji pemain selam Juni belum juga berada di tangan anak-anak. Bahkan sisa kontrak sebanyak 25 % belum jelas juntrungannya. “Kebetulan Pak Gede (Manajer Persebaya, red) sudah berkomitmen akan menanggulangi semua kendala pemain itu. Jadi, tidak ada alasan. Anak-anak harus tampil faight saat lawan Sriwijaya FC nanti,” pungkas mantan pelatih PSMS Medan itu. Dalam sesi latihan kemarin, formasi untuk membunuh pergerakan permainan lawan mendominasi program latihan yang diberikan oleh Rudy William Keljtes. Menurut Rudy, Keith Kayamba, Obiora dan Pavel Solomin adalah pilar Sriwijaya yang harus dimatikan. “Jadi, siapa saja yang bertugas didekat orang-orang ini harus berusaha mematikan pergerakan mereka,”tutur Rudy. Sementara itu, Sriwijaya FC tidak mau mengambil risiko dalam pertandingan lanjutan tersebut. Rahmad Darmawan sanga arsitek tim memboyong 20 pemain ke Surabaya. Mereka pun telah melakukan pemanasan untuk menyesuaikan diri dengan kondisi cuaca di Surabaya. “Kebetulan kami tiba tadi siang. Daripada hanya istirahat tanpa aktivitas di hotel, saya langsung berikan program latihan bagi anak-anak,” ungkap Rahmad. Kemarin sore, laksar Wong Kito, julukan lain Sriwijaya FC melakukan pemansan di lapangan Pertamina Surabaya.(dik)

Craig Pulang ke Australia

Craig Christian

Chris John

Persija Kembali Dapat Rp40 Miliar JAKARTA -- Manajemen Persija bisa melangkah dengan tenang. Sebab, kabar terbaru menyebutkan jika tim berjuluk Macan Kemayoran itu bakal mendapat kucuran dana 40 miliar untuk tahun 2011. Kabar ini tentu sangat melegakan. Sebab sebelumnya muncul rumor jika kalangan DPRD DKI Jakarta tidak akan lagi bersedia menggodok dana dalam jumlah besar kepada Persija. Itu karena jajaran dewan kecewa dengan prestasi yang ditorehkan Bambang Pamungkas dkk di kancah Indonesia musim 2009/2010. yaitu hanya bisa finis di posisi lima besar. “Informasi yang saya terima memang begitu ( mendapat Rp 40 miliar). Tapi secara tertulis kami belum menerimanya,” kata Ferry Indrasjarief, asisten manajer Persija kemarin. Menurutnya, dana tersebut tidak diperuntukkan buat kompetisi musim 2009/2010 melainkan untuk musim 2010/2011 dan 2011/2012. “Dana yang kami butuhkan me-

mang sebesar itu ( Rp 40 miliar). Jadi kami senang mendengar informasi dana itu disetujui dewan. Itu akan sangat memudahkan tim dalam mengikuti kompetisi,” lanjutnya. Tidak hanya dana untuk tahun depan yang kabarnya sudah turun, Ferry juga mengungkapkan jika sisa dana untuk tahun 2010 yang belum cair juga sudah bisa dicairkan dalam waktu dekat. Sehingga tidak ada lagi kekawatiran untuk menunggak hak-hak yang semestinya diterima pemain. Terkait performa tim di Piala Indonesia, Ferry memaparkan jika hal itu akan menjadi tolak ukur bagi manajemen untuk memberikan kontrak baru atau melepas pemain. Sementara ini menurutnya , komposisi pemain yang akan dipertahankan dan yang akan dilepas adalah 60 persen dan 40 persen. “Performa di Piala Indonesia akan menentukan pemain kami kontrak lagi atau dilepas. Itu berlaku baik untuk pemain lokal maupun asing. Jika bisa menjadi juara,

kemungkinan besar mayoritas pemain akan kami pertahankan,” bebernya. Meski di leg pertama babak kuarter final hanya bisa menang ketat 4-3 atas Persik Kediri, Ferry tetap optimistis timnya bisa menembus babak semifinal. “Secara keseluruhan permainan anak-anak lebih bagus dari Persik. Peluang kami lebih banyak. Sementara Persik hanya punya tiga peluang dan ketiga-tiganya menjadi gol. Melihat bagaimana tim bermain di pertemuan pertama kami yakin bisa mengatasi Persik di leg kedua Rabu nanti dan lolos ke semifinal,” paparnya. Tapi, misi Macan Kemayoran untuk menembus babak empat besar tidak mudah. Sebab mereka harus melawat ke Stadion Brawijaya Kediri. Dengan terus terang Ferry juga mengkawatirkan adanya faktor non teknis yang bisa jadi akan mengganjal timnya. “Jika main sewajarnya, kami yakin bisa melewati hadangan Persik Kediri,” tegasnya. (ali)

JAKARTA -- Chris John Management (CJM) bersiap melakukan pembelaan terhadap Craig Christian, pelatih sekaligus manajer Pemegang gelar Super Champions kelas bulu WBA itu. Ini setelah Kamis (15/7) lalu, pria berkewarganegaraan Australia itu dijemput paksa oleh polisi dan dibawa ke markas Polda Metro Jaya. “Setelah diperiksa selama tujuh jam, Craig akhirnya ditetapkan sebagai tersangka kasus penggelapan dan penipuan uang dari promotor Soeryo Guritno sebesar USD 40 ribu. Meski telah berstatus sebagai tersangka, Craig tidak ditahan. Bahkan, saat ini, pelatih asal Australia itu sudah kembali ke negaranya. “Kami telah menunjuk Zakaria Ginting sebagai kuasa hukum untuk menangani kasus ini. Tapi, kami menyerahkan sepenuhnya kepada pihak berwajib,” urai Asisten Manajer CJM Tony Priatna, kemarin (17/7). “Mengenai uang sebesar USD 40 ribu yang dituduhkan Soeryo telah digelapkan olah Craig, Tony bingung untuk mengembalikan uang itu. Sebab uang itu tidak seluruhnya diambil Craig. Sebagian juga sudah diserahkan kepada pihak-pihak yang terlibat dalam pertarungan Chris melawan Jackson Asiku yang batal itu. “Chris dan Jackson juga termasuk di antara penerimanya. Jadi, bagaimana kami harus mengembalikan,” tambahnya. “Kasus ini merupakan buntut batalnya laga nongelar 27 Juli 2008 antara Chris Jogn dan petinju Australia, Jackson Aiku. Penyebabnya, Chris John diketahui kelebihan berat badan saat timbang badan. Masalah timbul ketika Soeryo Guritno menuding Craig telah mengambil uang investasi laga sebesar USD 40 ribu meski pertandingan batal. “Sementara itu, promotor Soeryo Guritno menyatakan, pihaknya besok (19/7) akan kembali mendatangi markas Polda Metro Jaya untuk meminta Craig segera ditahan. Pria berambut gondrong itu juga berencana untuk menuntut supervisor WBA Alan Kim, atas tuduhan pencemaran nama baik. Allan Kim, kata Soeryo, telah membuat reputasinya sebagai promotor tinju tercemar. Sebab, ketika kongres WBA di Panama akhir 2008, Allan mengatakan Soeryo selaku promotor Indonesia tidak bonafide. “Bagaimana saya bisa dibilang tidak bonafide. Semua kewajiban saya, termasuk pembayaran sudah saya selesaikan,” serunya. Pihak yang dimaksud antara lain KTI (Komisi Tinju Indonesia), seluruh ofisial, dan supervisor WBA, termasuk Alan Kim. Allan Kim dan seluruh ofisial WBA, menurut Soeryo, tak mau mengembalikan uang saku serta honor yang telah mereka terima. Padahal, sesuai aturan resmi WBA, jika pertandingan batal, seharusnya seluruh pihak ofisial WBA mengembalikan dana yang mereka terima. (nar/tom)

+

ingin pasang iklan di... Pontianak Post

735071

Call aja...disini...

+

+

cmyk


cmyk

All Soccer

Pontianak Post Senin 19 Juli 2010

NAIROBI - Sukses mengantarkan Inter Milan meraih treble winner ternyata belum membuat Jose Mourinho cukup percaya diri. Buktinya, Mourinho butuh bantuan supranatural untuk mengawali tugas barunya sebagai pelatih Real Madrid. Kali ini, pelatih asal Portugal tersebut dikabarkan meminta bantuan kepada seorang dukun Kenya di sela waktu liburannya. Bulan ini, Mourinho memang dikabarkan sedang menikmati liburan di Kenya bersama keluarganya selama tiga pekan. Taman permainan Masai Mara adalah salah satu temopat yang dikunjingi Mourinho. Nah, pada hari-hari terakhir masa liburan tersebut, Mourinho bertemu dengan empat pria di tempat dia menginap di kawasan pesisir selatan Ukunda. Kabar tersebut terungkap setelah Mzee Makthub salah satu di antara empat dukun tersebut memberikan keterangan kepada AFP kemarin (18/7).

“Kami bertemu dengannya (Mourinho) bersama istrinya melalui perantara di lokasi rahasia. Karena dia tidak ingin media mengetahui hal ini,” kata Makthub yang juga menjadi konsultan sejumlah politisi dan offisial tim sepak bola. Lebih lanjut, Makthub menegaskan bahwa Mourinho menilai yang dilakukan oleh Mourinho cukup wajar. “Tentu saja setiap orang yang melakukan tugas baru, bahkan para politisi selalu mencari bantuan dari luar,” tegasnya. Tapi Mourionho tak meminta agar gawang Real Madrid tidak gampang bobol di setiap laganya. Seperti yang diburu banyak orang, Mourinho kali ini meminta dukungan dalam hal kewibawaan dan pengasihan dalam menjalankan tugas. “Mourinho mengatakan bahwa dia mengemban tugas yang sangat sulit di Real Madrid. Untuk menjalankan tugas itu, dia ingin dihor-

11

mati,” tutur Makthub. Sayangnya, pelatih 47 tahun itu terkesan malu-malu terkait hal tersebut. Bahkan, Mourinho tak bersedia difoto atau diwawancara oleh wartawan selama liburannya di Kenya. Mantan pelatih Chelsea tersebut dikabarkan kembali ke Eropa kemarin. Pekan ini Mourionho memang harus merapat ke Madrid. Sebab, Kamis (22/7) mendatang, dia dijadwalkan teken kontrak untuk menangani El Real ,julukan real Madrid- selama empat tahun mendatang. Mourinho dipastikan menjadi pengganti Manuel Pellegrini di sebagai pelatih.real Madrid sejak akhir Mei lalu. Dia menjadi pelatih ke-11 yang datang dan pergi di kursi panas kepelatihan Real selama tujuh tahun terakhir.(uan)

Butuh Supranatural untuk Pengasihan

+

+

Jose Mourinho

Pemain Non-Bintang untuk Keseimbangan LINI pertahanan tampaknya menjadi hal penting yang diperhatikan pelatih anyar Real Madrid Jose Mourinho. Kini, pelatih asal Portugal tersebut membidik empat nama yang semuanya berposisi sebagai central defender. Seperti yang dilaporkan harian olahraga Marca, Mourinho menyebut David Luiz (Benfica), Thiago Silva (Milan), Nemanja Vidic (Manchester United), Bruno Alves (Porto) sebagai target perekrutan. Nama-nama tersebut kian mempertegas gairah Real dalam perburuan pemain. Sebab sebelumnya, klub yang bermarkas di Santiago Bernabeu itu telah sukses mendatangkan pemain sayap Angel Di Maria dan Pedro Leon. Di sisi lain, gelandang asal Jerman, Sami Khedira juga sedang dalam taraf pendekatan. Meski telah menempatkan sejumlah nama defender sebagai target perburuan, bukan berarti ketertarikan Los Blancos,julukan Real Madrid- pada Maicon

+

mereda. Pemain Brazil yang berbaju Inter Milan itu bisa jadi berpindah ke Real andai saja sang presiden Massimo Moratti mau melepasnya dengan harga murah. Moratti menetapkan nilai EUR 40 juta (sekitar Rp 467 miliar) sebagai simbol bahwa dirinya tak mau menjual Maicon. “Kami tidak ingin menjual Maicon karena dia pemain yang sangat baik. Pihak Madrid telah melakukan kontak, tapi kami bersikap tenang terkait Maicon. Dan Saya kira tidak akan ada transaksi,” terang Moratti pada Corriere dello Sport. Dibandingkan dengan masa sebelumnya, Mourinho kali ini seperti mulai meninggalkan tradisi Real yang kerap bertabur bintang. Sebab, kebijakan Mourinho dalam merekrut pemain tidak mengacu pada nama besar seperti kebiasaan Real yang dijuluki Galacticos. Sebut saja, sayap Benfica Angel Di Maria yang sebenarnya masih kalah tenar dengan

Bruno Alves (Porto)

nama-nama seperti Cristiano Ronaldo atau Ricardo Kaka. “Cristiano adalah pemain dengan kualitas terbaik dalam segala gayanya. Tak satupun bisa mengatakan bahwa Ronaldo bukanlah seorang profesional yang hebat,” katanya. “Tapi tahun ini fokus klub berubah,” lanjut Mourinho.

Pelatih berjuluk The Special One itu mengaku memilih pemain yang bisa bekerja sama untuk keseimbangan tim. Di sisi lain, dia juga tetap menginginkan kompetisi antar pemain dengan menambah tiga atau empat pemain lagi. Keseimbangan tim sebagai pertim­ bangan perekrutan pemain juga diangkat oleh Manuel Pellegrini sebagai alasan atas kegagalannya membawa Real musim lalu. Bahkan, dengan lantang pelatih asal Cile itu menyatakan peluangnya mensukseskan Real harus rusak oleh kebijakan transfer Presiden Real Madrid, Florentino Perez. “Mereka merekrut pemain terbaik, tapi bukan pemain terbaik untuk posisi tertentu,” katanya kepada koran Cile El Mercurio. Dia lantas mengibaratkan komposisi pemain Real Madrid di bawah kepelatihannya seperti tim orkestra yang dipenuhi gitaris terbaik tapi tanpa satupun pianis. “Kalau saya ingin ada permainan piano, tentu mereka tidak bisa memainkannya dengan baik,” ungkapnya. Padahal, biaya belanja pemain Real musim lalu mencapai EUR 250 juta (sekitar Rp 2,9 triliun). Jumlah tersebut termasuk biaya mendatangkan Kaka dan Ronaldo. Tapi Pellegrini tetap menyalahkan langkah Perez melepas Arjen Robben dan Wesley Sneijder yang sebenarnya dia butuhkan. “Kami gagal memenangi Liga Champions karena kami tidak memiliki skuad yang terstruktur untuk bisa menang. Kami berbeda pendapat soal pembentukan tim,” tuturnya.(uan)

Nemanja Vidic (Manchester United)

+

cmyk


all soccer

12

Pontianak Post

Chelsea Tak Butuh Torres

Bursa Transfer Serie A Pemain

Klub lama

Klub Baru

Keterangan

Fabio Simplicio

Palermo

Roma

Fre e

Luca Castellazzi

Sampdoria

Inter Milan

Free

Mario Yepes

Chievo

AC Milan

Free

Bojan Joki’

Sochaux

Chievo

Tertutup

Cristian Molinaro

Juventus

Stuttgart

3,9 juta

Fabio Cannavaro

Juventus

Al Ahli Dubai Free

Gaetano D’Agostino Udinese

Fiorentina

10 juta

Pablo Daniel Osvaldo Bologna

Espanyol

Pinjaman

Thomas Hitzlsperger Lazio

West Ham

Free

Adriano

Flamengo

Roma

Free

Simone Pepe

Udinese

Juventus

Pinjaman

Ricardo Quaresma

Inter

Besiktas

Tertutup

Massimo Maccarone Siena

Palermo

Tertutup

Tiberio Guarente

Atalanta

Sevilla

Tertutup

Lorenzo Ariaudo

Juventus

Cagliari

Tertutup

Radja Nainggolan

Piacenza

Cagliari

Tertutup

Nicola Pozzi

Empoli

Sampdoria

Tertutup

Roberto Soriano

Sampdoria

Empoli

Pinjaman

Marco Storari

Milan

Juventus

4,5 juta

Marco Amelia

Genoa

Milan

Pinjaman

Savio

Fiorentina

1860 Munich Pinjaman

Sergio Almirea

Juventus

Bari

2,5 juta

Antonio Mirante

Sampdoria

Parma

Tertutup

Blerim D’emaili

Torino

Parma

Tertutup

Aleandro Rosi

Siena

Roma

Pinjaman

Daniele Cacia

Lecce

Piacenza

Pinja man

Davide Lanzafame

Palermo

Juventus

Pinjaman

Andrea Luci

Ascoli

Livorno

Tertutup

Gennaro Sardo

Catania

Chievo

Tertutup

Pape Moussa Diakhat Fiorentina

Eupen

T ertutup

Leonardo Bonucci

Bari

Juventus

15,5 juta

Jorge Martinez

Catania

Juventus

1 2 juta

Luca Toni

Bayern Munchen Genoa

Abdelkader Ghezzal Siena

Free

Bari

Tertutup

Philippe Coutinho

Vasco da Gama Inter

Tertutup

Mark Bresciano

Palermo

Lazio

Fr ee

Gianluca Curci

Siena

Sampdoria

Tertutup

Valeri Bojinov

Manchester City Parma

Tertutup

Marco Motta

Udinese

Juventus

Pinj aman

Matteo Sereni

Torino

Brescia

Free

Eduardo

Sporting Braga

Genoa

Tertutup

Simon Kjaer

Palermo

Wolfsbarg

Tertutup

Jaime Valdes

Atalanta

Sporting

2, 9 juta

Bogdan Lobon

Dinamo Bucuresti Roma

800 ribu

Cristiano Lupatelli

Cagliari

Bologna

Free

Artur Boruc

Celtic

Fiorentina

Tertutup

Yuto Nagatomo

FC Tokyo

Cesena

Pinjaman

Essien

Comeback Penting

Crystal Palace 0 v Chelsea 1

LONDON - Chelsea memetik hasil kurang meyakinkan di laga pramusim perdananya. Melawan Crystal Palace yang merupakan penghuni The Championship alias divisi kedua Liga Inggris Sabtu malam lalu, pasukan Carlo Ancelotti itu hanya menang tipis 1-0. Meski hanya diperkuat pemain lapis kedua, hasil pas-pasan itu belum mencerminkan level juara Premier League. Namun, ada satu hal yang membuat Ancelotti tetap supergembira. Sebab, satu-satunya gol yang bersarang di gawang Crystal Palace malam itu berasal dari Michael Essien, gelandang asal Ghana yang sudah enam bulan absen akibat cedera. Tendangan datarnya dari garis kotak penalti di menit ke-60 menyelamatkan muka The Blues, sebutan Chelsea. “Itu adalah comeback yang sangat berkesan dari (Michael) Essien. Dia kembali ke lapangan setelah cedera panjang, dan bermain sangat bagus,” papar Ancelotti, sebagaimana dilansir AFP. “Dia adalah pemain yang fantastis. Kami kehilangan dia sepanjang paro kedua musim lalu. Saya sangat berharap dia bisa melakukan yang terbaik sepanjang musim depan. Ini awal yang bagus,” lanjut manajer asal Italia itu dengan nada percaya diri. Wajar kalau Chelsea menyambut hangat

kembalinya gelandang 27 tahun tersebut. Essien sudah mendapatkan cedera lutut parah sejak membela Ghana di Piala Afrika Januari lalu. Sejak itu, dia sama sekali tidak bisa bermain, baik buat Chelsea, maupun buat timnasnya. Dia tidak bisa tampil di pekan-pekan krusial perebutan juara Premier League, dan harus rela absen kala The Black Stars,sebutan Ghana,melaju sampai perempat final Piala Dunia. Dia baru kembali berlatih pekan lalu. “Rasanya menyenangkan. Sudah lama saya menghabiskan waktu di meja perawatan. Bisa kembali ke lapangan sangat memuaskan,” ungkap Essien kepada situs resni klub, sebagaimana dilansir Sky Sport. “Saya sudah bisa berlatih penuh, dan tidak ada reaksi buruk dari tubuh saya setelah latihan. Itu artinya bagus,” lanjut dia. Essien mengungkapkan, selama kompetisi belum bergulir, dia tidak mengambil jatah liburan. Dia lebih berkonsentrasi menjalani rehabilitasi dengan tim medis The Blues. Dia juga tidak sabar menunggu rekan-rekan yang masih berlibur segera kembali. “Saya ingin segera menjalani latihan reguler dengan teman-teman lain. Saya sudah lama tidak bersama mereka. Ketika mereka berjuang membawa Chelsea juara di pekan-pekan akhir Premier League, saya tidak ada. Sungguh tidak mudah, tapi saya selalu mendukung mereka dari luar lapangan,” papar bintang yang diisukan cedera lantaran di-voodoo oleh ayahnya sendiri tersebut. Dalam laga di Selhurst Park, London,

Senin 19 Juli 2010

Sabtu malam lalu, Ancelotti hanya menurunkan tiga pemain inti. Selain Essien, ada kiper Petr Cech dan gelandang John Obi Mikel. Sisanya bukan skuad utama, bahkan empat di antaranya diambil dari tim kedua. Mereka adalah defender Ryan Bertrand, Jeffrey Bruma, dan Patrick van Aanholt, plus gelandang Josh McEachran. Bahkan, produk akademi Nathaniel Chalobah yang baru 15 tahun dimasukkan di babak kedua. Dengan komposisi seperti itu, di babak pertama The Blues memang sulit untuk mendominasi permainan. Bahkan, beberapa kali gawang Chelsea terancam oleh serangan sporadis penggawa Crystal Palace. Baru sejak akhir babak pertama permainan Essien dkk mulai berkembang. Duet dia dengan Daniel Sturridge kerap membuka peluang buat The Blues. Namun, kerjasama apik itu baru membuahkan hasil di menit ke-60. “Saya mendapat kesempatan melihat talenta-talenta muda produk akademi, dan sangat penting buat mereka bisa bergabung dengan tim utama di uji coba seperti ini,” ungkap Ancelotti di situs resmi Chelsea. “Chalobah misalnya, baru lahir pada 1994, masih sangat muda. Dia harus tinggal bersama kami, karena tim ini sangat butuh dia di masa depan. McEachran perlu terus diasah, meski skill-nya luar biasa. Saya pikir, tiga atau empat pemain akademi bisa mulai main di tim utama musim depan. Mereka sudah siap,” tegas Ancelotti. (na)

KUBU Liverpool boleh berlega hati. Salah satu klub yang disebutsebut paling bernafsu merekrut Fernando Torres, Chelsea, menyatakan tidak berminat. Hal itu ditegaskan sendiri oleh sang allenatore, Carlo Ancelotti. Manajer asal Italia itu rupanya terganggu dengan derasnya spekulasi yang menyebut bahwa manajemen The Blues,sebutan Chelsea, siap merekrutnya dari Anfield. “Saya pikir, Chelsea tidak butuh striker tambahan lagi,” ungkap Ancelotti, sebagaimana dilansir AFP. “Tidak akan ada yang berubah dari barisan depan kami, karena dalam beberapa hari ke depan, (Didier) Drogba, (Nicolas Anelka), dan (Salomon) Kalou akan kembali bersama kami. Plus, kami masih punya Daniel Sturridge,” paparnya. Tiga nama pertama masih berlibur setelah membela negaranya dalam Piala Dunia 2010. Penegasan dari Capello seolah menghapus semua spekulasi soal kepindahan Torres. Sebelumnya, klub milik taipan Rusia Roman Abramovich itu dikabarkan sudah menyiapkan dana sebesar GBP 70 juta (atau setara dengan Rp 970 miliar) untuk menggaet striker yang gagal mencetak satu gol pun di Piala Dunia tersebut. Capello bahkan berani menegaskan bahwa timnya tidak terlalu membutuhkan pemain anyar. “Saya sudah puas dengan apa yang kami miliki saat ini. Tim ini sudah memenangkan Premier League dan Piala FA. Saya tidak tahu apa yang akan terjadi di akhir transfer window, yang jelas saya sudah puas dengan skuad yang sekarang,” lanjutnya. Dalam kesempatan yang sama, Capello juga berusaha menutup spekulasi soal masa depan bek kiri Ashley Cole. Sebagaimana diberitakan, pemain 29 tahun itu sedang diburu Real Madrid. Ancelotti bilang, dia tidak akan dijual ke mana pun. “Cole sangat penting buat kami musim depan. Seratus persen,” tegas Ancelotti kepada BBC Sport. Menurut eks manajer AC Milan itu, dia memang belum berbicara secara langsung dengan Cole. Seperti anggota timnas lainnya, dia masih memanfaatkan jatah liburan. Namun, Ancelotti tidak menganggap penting kontak dengan Cole. Saya tidak bicara dengannya karena memang tidak perlu. Dia juga tidak perlu bicara dengan saya,” kata Ancelotti. “Dia adalah pemain Chelsea, dia melakukan banyak hal fantastis bersama kami musim lalu. Musim depan pun akan tetap begitu. Sudah pasti dia akan tinggal di Stamford Bridge,” pungkas pelatih 51 tahun tersebut. (na)


Pontianak Post l Senin 19 Juli 2010

&

show

MODEL dan bintang film Indah Kalalo punya pengalaman yang hampir sama dengan artis Feby Febiola yang direkam oleh seorang pria tak dikenal saat sedang buang air kecil di toilet sebuah mal. Indah direkam saat ganti baju di lokasi syuting. Begitu sadar dirinya diintip, Indah langsung menemui si pelaku dan memberinya hukuman berupa pukulan. “Ada orang yang ngambil gambar aku pakai kamera HP pribadinya, pertama aku maafin, kedua kalinya aku ambil kameranya, langsung aku dorong, ako tonjok,” kisah Indah saat ditemui d kawasan Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan, belum lama ini. Kejadian di atas rupanya bukan kali pertama untuk Indah. Dara yang dikenal sebagai model sebelum menjadi bintang film itu, pernah juga diintip ketika ganti baju di sela-sela fashion show. “Sempat beberapa kali kedapatan ada aja orang yang ngumpet di bawah panggung gitu. Aku sempat lari, teriak, ngejar itu orang,” tutur pemain film Pocong Keliling. Segala kejadian yang pernah dialaminya itu benar-benar jadi pengalaman berharga untuk Indah. “Pengalaman itu bikin aku jadi lebih waspada. Kalau fashion show, kalau mau ganti baju aku selalu cek dahulu ada kamera tersembunyi atau tidak,” ujarnya.(yko)

Indah Kalalo

Hukum Langsung Si Pengintip

Selebritas

13

Arzeti dan Jane Shalimar

Telanjangi Saja yang Ngintip BUKAN saja Feby Febiola yang menjadi korban keisengan pria tak dikenal. Artis dan model Arzetti juga pernah diintip seseorang ketika ia tengah berada di kamar hotel. “Pernah waktu kita fashion show itu ada yang ngintip pakai kamera handphone di belakang panggung gitu. Tapi akhirnya ketahuan sama kita. Terus kita telanjangi ramai-ramai dan ternyata yang ngintip itu pegawai hotel itu,” cerita Arzetti, saat ditemui d ikawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan, belum lama ini. Tindakan si pengintip, menurut Azetti sangat berbahaya. Karena selain buat dokumentasi pribadi, bisa saja rekaman tersebut dijadikan bahan untuk melakukan pemerasan. “Kalau kelainan nggak tahu juga yah. Mungkin juga karena hal lain, karena itu (video rekaman) kan juga bisa dijual,” ujar perempuan kelahiran Padang, 4 September 1974 itu. Takut Ke Toilet Umum Jane Shalimar jadi nggak berani pergi ke toilet umum. Ia takut jadi korban pelecehan seksual. “Sekarang jadi agak ngeri juga sih kalau ke toilet umum sendirian. Pokoknya sekarang aku lebih hati-hati lagi,” katanya, kemarin. Wanita berdarah arab ini merasa waswas karena teknologi bisa digunakan buat ngerekam atau mengintip. Makanya, kata Jane, ia selalu minta ditunggui kalau ke toilet. ”Kadang kan kalau mal-mal besar kamar mandinya agak sepi-sepi. Selain minta ditungguin, aku buka dulu pintu-pintu toilet satu-satu,” katanya. Untunglah wanita cantik bernama

Arzeti (kiri) dan Jane Shalimar

lengkap Jane Shalimar Jashkilka ini belum pernah dilecehkan dengan diintip saat ke kamar mandi. ”Untunglah belum pernah diintip begitu. Kalau ada yang ngintip terus ketangkap, aku laporin ke polisi pelakunya,” jelasnya. Jane menyebut pelaku yang sering ngintip mempunyai kelainan jiwa. ”Mungkin orang yang ngintip itu cuma iseng, tapi kemungkinan besar sih punya kelainan jiwa. Tapi kalau kitanya hati-hati pasti enggak terjadi apa-apalah.” tandasnya. Nggak Neko-neko Pesinetron Dinda Kanya Dewi tak pernah neko-neko dengan urusan por-

nografi. Makanya ia tidak pernah takut menjadi korban. Ia meyakini kalau ada, pasti bukan dia, tapi hanya mirip. ”Kalau itu bukan gue, kenapa mesti takut dan bingung. Gue juga nggak bakal menangis,” ucapnya, saat berbincang dengan detikhot di Studio Penta, Jalan Panjang, Jakarta Barat, Selasa (12/5). Kekasih Derby Romero mengatakan, sebisa mungkin untuk mengantisipasi dan waspada jika hendak menggunakan fasilitas umum. Makanya, saran Dinda, foto-foto pribadi jangan sampai tersebar di internet ”Gue antisipasi, foto-foto jangan terlalu show off, seperti di facebook dan my space,” tutupnya. (fjr/ylo).

Rumah Marilyn Monroe Laku USD3,6 Juta RUMAH icon bom seks yang terkenal pada masa itu Marilyn Monroe yang bertempat di Brentwood, California, rumah yang bergaya Spanyol itu akan dijual dengan seharga USD3,6 juta. Rumah ini merupakan rumah tempat Monroe untuk menjalani kehidupan semasa hidupnya hingga kematianya tiba. sebelumnya tidak mudah ia untuk memiliki rumah tersebut. Dia membelinya seharga US$90 ribu dengan cara mencicilnya selama 15 tahun dengan cicilan US$320 per tahun.

Rumah ini merupakan rumah tempat Monroe menjalani kehidupan indahnya sehari-hari hingga kematiannya. Namun sayang sekali ia tidak memiliki lebih banyak waktu untuk menikmati tempat itu. Luas rumah yang dibelinya 2.624 meter persegi, yang didirikan sekitar tahun 1929, relatif kecil (untuk standar Hollywood), meskipun dikemas dengan pesona dan banyak fitur seperti kayu, langit-langit yang cerah dan lantai terakota.(yko)


14

Pontianak Post

Senin 19 Juli 2010


cmyk

+

+

+

+

cmyk


TOTAL SPORT

1620 Bintang

Pontianak Post Senin 19 Juli 2010

Pedrosa Ungguli Lorenzo Moto Gp Jerman

Ronaldinho

Dibanderol Rp 116 M MILAN - Maraknya pinangan untuk Ronaldinho direspons oleh AC Milan. Klub pemilik Ronaldinho itu melansir banderol untuk sang pemain. Nilainya minimal 10 juta euro atau sekitar Rp 116 miliar. Masa depan Ronaldinho di Milan memang dalam tanda tanya besar. Bintang asal Brazil itu sempat menyatakan akan meninggalkan Rossoneri, julukan Milan. Nah, yang dituju pemain 30 tahun itu adalah klub di kampung halamannya sendiri, yakni Flamengo. Kubu Flamengo berharap belum diperpanjangnya kontrak Ronaldinho oleh Milan bakal menguntungkan mereka dalam upaya mendapatkan mantan bintang Barcelona tersebut. Ronaldinho masih menyisakan satu tahun kontrak bersama Milan. Itu artinya, dia bisa meninggalkan klub tersebut dengan status bebas transfer pada musim depan. Risiko tersebut bukannya tidak disadari oleh kubu Milan. Karena itu, klub kaya Italia ini langsung ambil sikap. Mereka siap melepas Ronaldinho asal dengan banderol yang cocok. Milan berharap mendapatkan harga maksimal dari penjualan Pemain Terbaik Dunia 2005 itu. Hanya, banderol yang dirilis Milan, tampaknya, bakal membuat klub peminat Ronaldinho keder. Flamengo jauh-jauh hari sudah menegaskan tidak punya anggaran sebesar itu untuk membawa pulang Ronaldinho. Selain Flamengo, klub lain yang meminati Ronaldinho adalah Los Angeles Galaxy. Sama dengan Flamengo, Galaxy pun ogah merogoh kocek dalam-dalam untuk mendapatkan Ronaldinho. Di sisi lain, Milan sendiri sejatinya masih ingin melanjutkan kebersamaan dengan Ronaldinho. Kubu Rossoneri memang sengaja menunda pembicaraan kontrak dengan mantan bintang timnas Brazil itu karena ada agenda khusus. Yakni, “menekan” Ronaldinho agar mau menerima tawaran Milan terkait pemotongan gaji. Milan membeli Ronaldinho dari Barcelona pada Juli 2008 dengan banderol 6,5 juta euro (sekitar Rp 75,4 miliar) per tahun. Dia diikat kontrak berdurasi tiga tahun. Kehadiran Ronaldinho mau tidak mau membuat anggaran gaji pemain Milan membengkak. Sebab, pemain yang memilih nomor punggung 80 itu mematok gaji 4 juta euro atau sekitar Rp 46,4 miliar per musim.(ca)

Rider Repsol Honda Dani Pedrosa berhasil mengungguli Jorge Lorenzo dalam balapan yang menegangkan di MotoGP Jerman, Minggu (18/7). Va l e n t i n o Rossi membukt ikan janjinya me re b u t p o s i s i e m p at b e s a r. Balapan di Sachsenring berlangsung ketat sejak lap pertama. Lorenzo sempat mengungguli Pedrosa di lap pertama hingga REUTERS/Thomas Peter balapan dihentikan pada lap kesembilan setelah bendera Juara: Pembalap MotoGP Honda Dani Pedrosa dari Spanyol (tengah) , pembalap Yamerah dikeluarkan karena ke- maha Jorge Lorenzo dari Spanyol (kiri) dan pembalap Ducati Casey Stoner dari Austracelakaan yang melibatkan rider lia berpoto bersama usai kejuaraan Grand Prix Jerman. LCR Honda Randy de Puniet, 3,355 detik atas Lorenzo. Hasil MotoGP Jerman Alvaro Bautista dan andalan Stoner berhasil posisi podium Pramac Ducati Aleix Espargaro. terakhir setelah mengalahkan 1. Dani Pedrosa Honda 28m50.476 d Balapan dihentikan selama 25 2. Jorge Lorenzo Yamaha + 3.355d Rossi di tikungan terakhir sebe3. Casey Stoner Ducati + 5.257d menit karena kondisi trek yang lum garis finis. Rossi pun me4. Valentino Rossi Yamaha + 5.623d tidak memungkinkan untuk menuhi janjinya untuk berada di 5. Andrea Dovizioso Honda + 17.158d dilalui motor. Saat balapan diposisi empat besar pada balapan 6. Marco Simoncelli Gresini Honda + 17.757d hentikan Lorenzo unggul atas di Sachsenring ini.Rekan setim 7. Nicky Hayden Ducati + 17.935d Pedrosa, disusul rider Ducati Pedrosa, Andrea Dovizioso ber8. Ben Spies Tech 3 Yamaha + 20.957d Casey Stoner, Andrea Dovizhasil merebut posisi kelima, di 9. Hector Barbera Aspar Ducati + 22.000d ioso dan Valentino Rossi. depan Marco Simoncelli, Nicky 10. Marco Melandri Gresini Honda + 35.217d Persaingan antara Lorenzo Hayden dan Ben Spies. 11. Loris Capirossi Suzuki + 45.042d dengan Pedrosa semakin meRider Aspar Ducati Hector Bar12. Alex de Angelis Interwetten Honda + 45.204d manas ketika balapan kembali bera dan Marco Melandri berhasil dimulai. Menyisakan 11 lap, melengkapi posisi sepuluh besar Lorenzo masih memimpin, di MotoGP Jerman ini.Meski kaPedrosa akhirnya mulai unggul jauh atas namun satu lap kemudian posisi rider kompatriotnya asal Spanyol tersebut lah, Lorenzo tetap berada di puncak klaseFIAT Yamaha tersebut berhasil diam- sejak lap kedelapan. Dengan catatan men sementara MotoGP dengan 185 poin. bilalih Pedrosa. waktu 28 menit 50,476 detik, Pedrosa Pedrosa masih menguntit di posisi kedua Meski sempat kembali ke posisi dua, akhirnya meraih posisi pertama, unggul dengan 138 poin.**

Dani Pedrosa

Pacman Lirik Lawan Lain

Manny Pacquiao

MANILA -- Manny Pacquiao makin tak sabar untuk menanti kepastian pertarungannya dengan Floyd Mayweather Jr. Di tengah kondisi tersebut, dia menjajagi kemungkinan pertarungan dengan petinju lain. Tapi, dengan catatan, petinju yang dihadapinya juga tak lepas dari kategori petinju terbaik. Petinju yang mendapatkan julukan Pacman itu mulai berunding dengan petinju Antonio Margarito atau Miguel Cotto. Upaya tersebut dilakukannya

setelah gagal memenuhi batas waktu menyepakati pertarungan dengan Floyd Mayweather. Promotor Pacquiao, Bob Arum, mengatakan perundingan dengan Mayweather untuk menggelar pertarungan tanggal 13 November sudah berakhir, meski duel akbar itu masih bisa direalisasikan. Sebelumnya, pertarungan dengan Mayweather yang dijadwalkan awal tahun 2010 ini dibatalkan karena Pacquiao tidak mau menyepakati tes darah.

“Pertarungan yang kami inginkan adalah Mayweather, tapi dia tidak mau berkomitmen,” ujar Arum, seperti dikutip BBC. Kedua petinju ini dianggap sebagai yang terbaik di cabang adu jotos itu dan pertarungan antara keduanya akan menjadi peristiwa yang paling menguntungkan dalam sejarah. Setelah Pacquiao menyepakati tuntutan tes darah dan urine pada bulan Mei lalu, pertarungan itu tampaknya bisa terwujud di bulan November. “Saya

yakin, meski tidak tahu pasti, ada alasan kuat Mayweather tidak mau berkomitmen kali ini,” tegas Arum. Arum mengisyaratkan bahwa masalah soal tes doping telah dipecahkan dan berspekulasi bahwa persidangan pelatih sekaligus paman Mayweather, Roger, dalam kasus dugaan menyerang seorang petinju wanita, mungkin menjadi alasan petinju Amerika tak terkalahkan itu tidak mau bertarung tahun ini. (ady)


metropolis

17

Pontianak Post

Senin 19 Juli 2010

kantor gubernur

Prioritaskan Global MENGHADAPI persaingan perdagangan bebas luar negeri, dalam rangka menarik investasi, Propinsi Kalimantan Barat menyusun agenda yang memprioritaskan bagi kegiatan-kegiatan ekonomi yang diarahkan untuk globalisasi. Selain itu Pemerintah Provinsi Kalbar akan membentuk sistem peningkatan hukum dan peraturan yang telah ditChristiandy Sanjaya erapkan, serta meningkatkan pelayanan melalui sosialisasi dan fasilitasi baik ditingkat provinsi maupun kabupaten/kota dalam rangka Pelayanan Terpadu Satu Pintu. “Kita juga akan menyatukan peraturan Penanaman Modal Asing dan Penanaman Modal Dalam Negeri, sehingga ada satu peraturan tentang Penanaman Modal yang dapat diterapkan untuk investor asing dan investor dalam negeri,” jelas Wakil Gubernur Kalbar, Christiandy Sandjaya, beberapa

Batas Negara Tertinggal Menteri PDT Kunjungi Perbatasan SINTANG - Menteri Negara Pembangunan Daerah Tertinggal Helmy Faisal Zaini menuturkan bahwa kawasan perbatasan Kalbar secara umum masih tertinggal dibandingkan dengan daerah lain.

Dari 38 kabupaten/ kota yang berada di kawasan perbatasan, 27 diantaranya merupakan kawasan perbatasan tertinggal. “Daerahd a e ra h p e r b a t a s a n memang tidak semua seperti itu. Tetapi untuk lima kabupaten di Kalbar, kondisinya masih tertinggal,” ucapnya, Minggu (18/7).

Helmy Faisal Zaini

Daerah-daerah perbatasan tidak semua seperti itu. Tetapi untuk lima kabupaten di Kalbar kondisinya masih tertinggal”

Ia menuturkan, dalam upaya melakukan percepatan pembangunan kawasan perbatasan, pihaknya terus berusaha meningkatkan fungsi-fungsi koordinasi dengan lembaga teknis yang ada di bawah. “Kami akan mengajak pihak terkait di daerah perbatasan untuk mengetahui berbagai

investasi

Dukung PLTN

TAHAP DUA: Kondisi terakhir Taman Alun-alun Kapuas, segera disusul pembangunan tahap keduanya.

MUJADI/PONTIANAKPOST

PONTIANAK - Pembangunan Taman Alun Kapuas tahap dua dimulai pekan depan. Kepala Dinas Pekerjaan Umum Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono mengatakan anggaran untuk pelaksanaannya berasal dari pemerintah pusat sebesar Rp5 miliar. Dana Rp5 miliar tersebut berasal dari anggaran dana pembangunan untuk infrastruktur kota dari pemerintah pusat. Pembangunan berupa reklamasi, pembuatan taman, dan air mancur. Ditargetkan pengerjaannya u Ke Halaman 23 kolom 1

Gizi Buruk Kian Mengancam Minta Hotel Gandeng SMK SINTANG - Tiga tahun terakhir, angka balita gizi kurang mengalami penurunan, namun angka kasus gizi buruk bertambah. Penanganan khusus diperlukan dalam rangka memperbaiki kualitas gizi penderita. “Meningkatnya angka kasus gizi buruk ini bukan karena program

yang gagal, tetapi lebih kepada kesadaran masyarakat untuk melaporkan dan kerja dari petugas untuk menginventarisasi kasus gizi buruk,” kata Adi Sulistyanto, kepala Pusat Penatalaksanaan Gizi Buruk Dinas Kesehatan Sintang, belum lama ini Persentase balita kurang gizi di

Sintang mengalami penurunan, pada 2008 mencapai 24,36 persen berkurang menjadi 20,81 persen pada 2009. Kasus gizi buruk yang terungkap pada 2008 mencapai 313 dan meningkat menjadi 434 kasus pada 2009. Sedangkan yang mendapatkan perawatan di PPGB Dinas u Ke Halaman 23 kolom 1

u Ke Halaman 23 kolom 1

balai kota

Rencana Operasi Pasar PEMERINTAH Kota Pontianak terus memantau kenaikan harga menjelang Ramadhan di wilayahnya. “Pemantauan ini rutin dilakukan setiap Ramadhan hingga menjelang Idul Fitri,” ujar Wali Kota Pontianak, Sutarmidji di Pontianak belum lama ini. Tak hanya memantau kenaikan harga, pemkot juga akan memantau ketersediaan bahan makanan pokok di Sutarmidji pasar. Sebab biasanya menjelang ataupun saat Ramadhan kebutuhan masyarakat lebih meningkat. “Pada tahun sebelumnya, biasanya selama Ramadhan ada operasi pasar. Tahun ini kita melihat keadaan dulu. Disperindag terus melakukan pemantauan,” katanya. Ia menambahkan biasanya agen juga berpartisipasi dalam melakukan operasi pasar. “Misalnya agen subsidi Rp500 dan pemkot juga subsidi Rp500. Pihak-pihak swasta juga biasanya ada yang melakukan operasi pasar,” ujarnya. (uni)

u Ke Halaman 23 kolom 5

Telan Dana Rp15 M

u Ke Halaman 23 kolom 5

PONTIANAK - Kepala Badan Penanaman Modal Daerah Kalbar Zeet Hamdi Assovie mendukung terbentuknya pembangkit listrik tenaga nuklir di provinsi ini. Selain listrik merupakan kebutuhan bagi masyarakat, perencanaan pembangunan PLTN tersebut juga mer upakan faktor penarik investor, karena dalam pembangunan PLTN sendiri pasti M Zeet Hamdi Assovie membutuhkan dana yang sangat besar. Menurut Zeet, nilai investasi yang dibutuhkan dalam pembangunan pembangkit dan jaringan sekitar 23 sampai 30 triliun rupiah. ”Banyak investor asing yang kaya raya, sampai-sampai mereka tak tahu harus diapakan uang mereka. Dengan demikian kita bisa mengajak mereka sebagai investor dalam pembangunan PLTN nantinya,” ungkap Zeet. Selain itu, Zeet menambahkan, pemanfaatan Kalbar sebagai tempat dimana terdapat sumber uranium sebagai bahan bakar pembangkit listrik tenaga nuklir, saat ini sangat penting untuk menghindari dampak dari kenaikan harga minyak bumi yang semakin langka dan bisa menyebabkan tersendatnya pasokan ke pembangkit listrik.

kendala dalam pembangunan infrastruktur jalan, telekomonikasi, kelistrikan, pendidikan maupun bidang kesehatan. Kemudian di cari jalan keluar dan mencari potensi yang bisa di kembangkan kedepan,” sambungnya. Kedatangan Menteri PDT ke Sintang, hanya melakukan transit sebentar di Bandara Soesilo sebelum melanjutkan

MAHMUD/PONTIANAKPOST

JADI SOROTAN: Seorang ibu dan anak lelakinya menunggu kendaraan umum di Jalan Tanjungpura, kemarin. Salah satu yang menjadi sorotan dari barang bawaan ibu muda ini adalah tabung gas 3 kg yang akhir-akhir ini sering menjadi penyebab ledakan.

Mesti Serius Tangani Korupsi PONTIANAK - Kejaksaan diminta serius menangani perkara kasus korupsi di Kota Pontianak. Sebagai langkah nyata pemberantasan tindak pidana korupsi oleh aparat penegak hukum. Agar koruptor penguras uang negara dapat ditindak secara hukum. Demikian diungkapkan aktivis JARI Borneo Indra

Bekelit

Aminullah, Minggu di Pontianak. Menurut dia, keseriusan kejaksaan dalam penanganan kasus koruspi menjadi penting. Karena penegakan hukum salah satu elemen utama dalam reformasi birokrasi. Sebagai langkah melenyapkan kesuburan korupsi. Indra menganggap, korupsi adalah penghalang utama

pembangunan. Sebab penggunaan uang negara untuk memperkaya diri membuat anggaran negara tersendat bagi kepentingan pembangunan. “Uang negara masuk kantong pribadi, itu menyalahi. Apalagi untuk kepentingan memperkaya diri pribadi,” kata Indra. u Ke Halaman 23 kolom 5

PONTIANAK - Pemerintah Kota Pontianak mendukung investasi bidang perhotelan di wilayahnya. Namun, investor diminta bekerjasama dengan SMKN 5 dalam merekrut tenaga kerja. “Kami minta kerjasama dengan alumni SMKN 5 karena ada jurusan perhotelan. Agar mereka bisa menyerap tenaga kerja yang ada di sini,” ujar Wali Kota Pontianak, Sutarmidji ketika melihat proses pembangunan Hotel Aston Pontianak, Minggu (18/7) siang. Alumni SMKN 5 Pontianak dinilai berpotensi sebagai tenaga kerja karena telah mendapatkan pendidikan perhotelan. Tak hanya teori, mereka juga mengaplikasikan teori melalui praktik. “Di SMKN 5 juga ada ruangan untuk praktiknya. Jadi tidak sulit lagi untuk melatih- Hanya untuk nya. Kecuali untuk tenaga teknis yang tidak ada di sini level tertentu, seperti chef. Kalau memang kesulitan mencari ada, mengapa tidak memanfaatkan orang Pontianak ,” tenaga kerjanya. Terutama level ungkap Sutarmidji. Menurut Sutarmidji, Pe- manager” merintah Kota Pontianak benar-benar memberikan per- Anto W Soemartono lindungan investasi bidang GM Aston Pontianak perhotelan karena memberikan pendapatan asli daerah yang jelas. Sebagai bentuk dukungan, pemkot juga akan membenahi persoalan jalan dan saluran di sekitar hotel. Semuanya ditata bersama. “Ini untuk kenyamanan yang menginap di hotel tersebut,” ujarnya. General Manager Aston Pontianak, Anto W Soemartono mengatakan pihaknya memiliki rencana bekerjasama dengan sekolah perhotelan yang ada di sini. Termasuk sebagai tempat siswa untuk praktik lapang. Mereka juga bisa bekerja di hotel tersebut jika memenuhi syarat yang ditetapkan. “Hanya untuk level tertentu, kesulitan mencari tenaga kerjanya. Terutama level manager. Tetapi kita ada terima tenaga sini, hanya bukan untuk level tertentu. Tetapi kalau mereka bisa belajar, nantinya bisa meningkat,” ungkap Anto. (uni)

Yohanes; Duta Lingkungan Kalimantan Barat 2010

Pikat Dewan Juri dengan Kampanye Lapisan Ozon Yohanes dinobatkan sebagai duta lingkungan tahun ini. Utusan Kabupaten Sintang itu akan menjadi contoh duta lingkungan yang harus menjalankan amanah selama satu tahun. Bagaimana Yohanes mewujudkan amanah itu? Agustinah, Pontianak

Ilustrasi Sigit Ilustrasi Sigit

JUMAT malam itu menjadi hari yang indah bagi Yohanes. Lulusan Fakultas Teknik Univer-

MAHMUD/PONTIANAKPOST

TERPILIH: Yohanes saat dinobatkan sebagai Duta Lingkungan Hidup Kalbar 2010.

sitas Tanjungpura itu terpilih sebagai Duta Lingkungan Hidup Kalimantan Barat. Satu tahun ini, Yohanes harus mengkampanyekan pentingnya pelestarian lingkungan hidup. Yohanes menyisihkan peserta dari kabupaten lain. Di antaranya, Maharani Keisya dari Kota Pontianak yang berada pada urutan kedua, Rudi Hartono dari Kabupaten Pontianak. Kemenangan itu membawa Yohanes untuk mewakili Kalbar di tingkat regional antarpulau di Kalimantan. Senyum terpancar di wajah Yohanes. Remaja kelahiran Pontianak 17 Desember 1986 ini, senang ketika dinobatkan sebagai duta lingkungan. “Saya senang bisa terpilih. Saya akan berusaha mengemban amanah yang diberikan sebaik mungkin kepada saya,” ujar bungsu dari dua bersaudara ini saat ditemui seusai pemilihannya. u Ke Halaman 23 kolom 1


18

KOMUNIKASI BISNIS

Pontianak Post

Senin 19 Juli 2010

Mal Pertama di Pontianak Rayakan Ultah Ke 9 a Ramaikan dengan Funbike

dan Hiburan Meriah a Vitazone Turut Mendukung Acara

Aktivasi Otak Tengah Bersama AJI Angkatan 10: 24-25 Juli (Umur 5-12 Tahun) ANAK Jenius Indonesia (AJI), merupakan sebuah lembaga yang berkomitmen mencerdaskan anak bangsa melalui berbagai pelatihan. Salah satu produk pelatihan kami yaitu Aktivasi Otak Tengah (Mid Brain). Dengan aktifnya otak tengah, memudahkan anak memiliki akses yang baik ke otak kiri maupun otak kanannya. Sebab, otak kanan dan otak kiri dihubungkan langsung oleh corpus callosum yang berhubungan langsung dengan otak tengah (mesencephalon). Mereka akan mampu belajar membaca dan menghafal benda-benda dengan kecepatan tinggi, meningkatkan keyakinan diri, minat dan konsentrasi belajar. Hal yang menakjubkan, anak akan menjadi semakin peka terhadap berbagai macam informasi dan mampu meresponnya dengan baik. Contohnya adalah kemampuan anak melihat sesuatu benda dengan mata tertutup, ini mengindikasikan kemampuan otak untuk mengoptimalkan kecerdasan yang selama ini mungkin tersembunyi pada diri anak. Aktivasi cara AJI tidak dengan cara supra natural, magis maupun hipnotis. Aktivasi otak tengah dilakukan dengan menggunakan teknologi komputer, gelombang audio, pendekatan NLP dan motivasi. Testimoni dari Orang Tua Mohamad Subuh, ayahanda dari Tanya Sabila Dhuharista (15 th), Abiyyu Mohamad Hafizh (9 th) dan Thalita Zhafirah (10 th). “Setelah tiga anak saya diaktivasi, ada nampaknya suatu hasil terutama konsentrasinya. Dan ini harus terus dilatih. Pelatihan di rumah, dengan berbagai macam metode pelatihan. Dan ketika konsentrasi mereka sudah mulai turun, karena capek, maka latihan dihentikan dulu, karena tidak boleh dipaksa.” Nurbani, ibunda dari Luhur Anjas Swara (10 th) dan Mia Nursyahbani (14 th). “Pelatihan ini sangat positif, saya sudah merasakan perubahan pada anak saya. Sekarang kalau disuruh salat, cuma sekali langsung dikerjakan. Kemudian setelah hari pertama, anak saya ditelepon sama bapaknya dari Selakau atau sekitar 3 jam perjalanan dari Pontianak. Bapaknya menyuruh dia menebak warna celana, baju, dan tas. Pokoknya dari 4 warna, 3 yang betul.” Segera daftarkan anak Anda dan bergabung bersama kami di Anak Jenius Indonesia Cabang Pontianak, Jl. Parit H Husin II, Komp. Alex Griya Permai I No.A20, telp (0561) 7958869, fax (0561) 712316. Contact person: Hamdani SE (081345229701), Aus Mustofa (081257389546).(fen/biz)

DIABADIKAN: Peserta brevet pajak angkatan 10 saat foto bersama dengan direktur LPK Kinarya.

Anda Sudah Punya NPWP Tapi Bingung Mengisi SPT Pajak? LPK Kinarya Buka Kursus Brevet Angkatan 10 SESUAI dengan prinsip self assessment yang dianut di Indonesia, Wajib Pajak (WP) harus menghitung, memperhitungkan, membayar dan melaporkan pajak yang terutang sendiri ke KPP tempat WP terdaftar. Penyampaian Surat Pemberitahuan (SPT), merupakan bentuk pertanggungjawaban atas kewajiban perpajakan yang telah dipenuhinya dalam suatu tahun pajak dalam sistem tersebut. Sebagai lembaga pendidikan yang konsern terhadap peningkatan pengetahuan perpajakan, LPK Kinarya akan membantu WP dalam pemenuhan hak dan kewajibannya. Dengan mengikuti Kursus Brevet Pajak, diharapkan para peserta kursus dapat dengan mudah menghitung sendiri dan melaporkan kewajiban perpajakannya sesuai peraturan perundang-undangan perpajakan. Adapun materi pokok pada pelatihan ini adalah Ketentuan Umum dan Tata Cara Perpajakan (KUP), PPN dan PPnBM, PPh orang pribadi dan badan, PPh pasal 21/26, PPh pasal 22/23/4(2)/15, akuntansi pajak, pemeriksaan pajak serta pajak bumi dan bangunan, BPHTB dan bea materai. Keunggulan dan fasilitas diberikan antara lain instruktur yang kompeten dan berpengalaman, buku dan materi mencakup UU Perpajakan terbaru, peserta dapat mendiskusikan permasalahan perlakuan pajak untuk diri/perusahaan serta sertifikat Brevet. Instruktur yang kompeten dan berpengalaman berasal dari Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak Kalimatan Barat, Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama dan Ikatan Konsultan Pajak Indonesia (IKPI) Cabang Pontianak. Tempat dan waktu pelaksanaan kursus hari Sabtu dan Minggu, 31 Juli-10 Oktober 2010, pukul 13.00-17.30 WIB bertempat di Wisma Padepokan Pencak Silat/IPSI Jl. Imam Bonjol No.69A (depan Magister Manajemen Untan). Dengan biaya keikutsertaan sebesar Rp2.250.000. Selain itu LPK Kinarya juga membuka Kursus Akuntansi dengan biaya kursus hanya Rp900.000. Wajib pajak dan siapapun yang berminat untuk segera mendaftar di Kantor LPK Kinarya Jl. Adi Sucipto No. 216 Lt.2 (Apotek Irma), telp. 7924450. Hp 081345200755, fax (0561) 585026. Pembayaran dapat dilakukan dengan transfer melalui Bank BRI Capem Untan, rekening No 1277 01 000743 50 9 a. n LPK Kinarya. (fen/biz)

MAL Matahari merayakan ulang tahunnya yang ke sembilan, Minggu (18/7). Di pusatkan di halaman mal pertama di Kota Pontianak itu, dalam perayaan kali ini dilaksanakan secara meriah dengan berbagai macam kegiatan, diantaranya Fun Bike yang diikuti 19 komunitas sepeda. Tak hanya itu, pihak Mal Matahari juga menyediakan doorprize jutaan rupiah, dan free drink, snack serta makanan untuk peserta. Ditambah dengan hiburan berupa free styler dari Jakarta dan musik Accoustic serta perkusi. Mal Matahari adalah mal pertama di Kota Pontianak, yang terdiri dari tiga lantai dengan satu lantai basement.

Terletak di Jl. Jendral Urip Sumoharjo, beberapa tenant atau penyewa besar yang ada di mal ini adalah Matahari Departement Store, CFC, Texas Chicken, Optik Seis, Fun Station, dan lain sebagainya. Di mal ini juga terdapat Carrefour pertama di Kalimantan. Di ramaikan dengan berbagai macam sponsor, diantaranya Vitazone, yang merupakan minuman dengan kandungan paling lengkap dibandingkan minuman isotonik biasa. Sebab, mengandung 6 vitamin yaitu vitamin C, B3, B5, B6, B7, B12, dan juga 5 elektrolit atau ion tubuh (natrium, kalium, kalsium, magnesium dan klorida) Menurut Tri Wahyudi, Area

WAHYU ISMIR/PONTIANAK POST

Tri Wahyudi, di stand Vitazone dalam rangka perayaan ulang tahun Mal Matahari yang ke 9.

Sales Promotion Head PT Tirta Freshindo Jaya, setelah mendapatkan sertifikat ISO 22000 Food Safety Management, lalu kini Sertifikat Superbrands, Vitazone makin membuktikan diri sebagai produk minuman

isotonik yang bukan saja teruji kualitasnya tetapi juga unggul dalam posisi pasar. Masa kadaluarsa Vitazone adalah 12 bulan. Untuk mempertahankan kualitas produk terhadap mikroba, Vitazone

diproses melalui Advanced Sterilizing Technology (AST) yaitu suatu metode efektif membunuh bakteri pathogene yang terkandung dalam produk tanpa merusak nutrisi terkandung didalamnya. Pengisian pada suhu tinggi diatas 100o C selama beberapa detik dengan botol khusus PET yang tahan panas dimaksudkan untuk mencegah kemungkinan terjadinya kontaminasi, sehingga Vitazone dapat bertahan sampai dengan 12 bulan tanpa bahan pengawet, sehingga aman untuk dikonsumsi. “Vitazone adalah produk minuman bervitamin berkualitas produksi group Mayora. Komposisi serta kandungan bahan baku yang ada dalam Vitazone telah disesuaikan kebutuhan tubuh dalam aktifitas sehari-hari, dan pastinya telah bersertifikat halal dari MUI dan telah lulus uji BPOM,” pungkas Tri.(wah/biz)

Fakultas Kehutanan Untan Terima Mahasiswa Baru Gelombang II: 17-31 Juli 2010 DIERA globalisasi, perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi (Iptek) semakin pesat, sehingga menuntut peningkatan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) yang profesional dan terampil dibidangnya termasuk dibidang kehutanan. Sejalan dengan itu, Fakultas Kehutanan Universtas Tanjungpura (Untan) Pontianak memberikan kesempatan kepada lulusan SMA/ SMK tahun 2008, 2009, dan 2010 untuk melanjutkan pendidikannya di perguruan tinggi melalui penerimaan mahasiswa baru gelombang

II dimulai pada 1731 Juli 2010, bertempat di Fakultas Kehutanan Untan Jl. Imam Bonjol Pontianak. Waktu pendaftaran pada pukul 08.00-13.00 WIB. Biaya mengikuti ujian sebesar Rp150.000, dibayarkan di Bank Kalbar AN. SPP Universitas Tanjungpura dengan nomor rekening 1009000018. Fakultas Kehutanan Untan merupakan satu-satunya perguruan tinggi negeri di Kalbar yang menghasilkan sarjana kehutanan. Peran Fakultas Kehutanan dalam menyediakan tenaga ahli (sarjana) tidak saja untuk keperluan di sektor kehutan-

an, namun juga disektor-sektor lainnya (non-kehutanan). Fakultas ini berdiri sejak Tahun 2000 dan telah menghasilkan alumni yang telah bekerja di berbagai bidang pada instansi pemerintah, swasta, BUMN dan industri. Saat ini Fakultas Kehutanan memiliki satu program studi yaitu Kehutanan. Namun dalam menyelesaikan perkulia-

han, mahasiswa diberi kebebasan untuk memilih topik-topik penelitian seperti: Manajemen Hutan, Teknologi Hasil Hutan, Budidaya Hutan, Konservasi Sumber Daya Hutan, dan Sosial Ekonomi Kehutanan. Untuk menunjang perkuliahan, fasilitas yang dimiliki adalah laboratorium: Wood Workshop, Silvikultur, Pengolahan Kayu, Perencanaan Hutan, Hidrologi dan DAS, Teknologi Kayu. Saat ini sedang dipersiapkan laboratorium Konservasi dan Hidupan Liar. Dosen yang melaksanakan pengajaran di Fakultas Kehutanan Untan adalah dosen

tetap dan beberapa dosen tidak tetap. Sebagaian besar dosen sudah berpendidikan S2 (33 orang), berpendidikan S3 (4 orang) dan guru besar 2 orang. Sebanyak 19 orang dosen sedang menyelesaikan pendidikan S2 dan S3. Bagi mahasiswa berasal dari luar Kota Pontianak tersedia asrama. Yaitu: asrama mahasiswa Kabupaten Sintang, asrama mahasiswa Kabupaten Sambas, asrama mahasiswa Kabupaten Pantai Utara, asrama mahasiswa Kabupaten Ketapang dan asrama mahasiswa Kabupaten Landak. Informasi lebih lanjut hubungi Fakultas Kehutanan Untan Jl. Imam Bonjol Pontianak, telp (0561) 767673, fax (0561) 767673. (uni/biz)

S2 Ilmu Ekonomi Untan Terima Mahasiswa Baru * Pendaftaran Gelombang 2 Hingga 30 Juli * Kelas Reguler (Senin-Jumat) dan Kelas Eksekutif (Sabtu & Minggu) PENYELENGGARAAN Program Pascasarjana (S2) Ilmu Ekonomi Universitas Tanjungpura, dilaksanakan berdasarkan Surat Keputusan Dirjen Dikti Depdiknas No. 2849/D/ T/2008 tertanggal 27 Agustus 2008. Pascasarjana (S2) Ilmu Ekonomi Untan memiliki 3 konsentrasi, yaitu: Konsentrasi Uang dan Bank, Konsentrasi Ekonomi Perkotaan dan Perbatasan, dan Konsentrasi Keuangan Daerah. Dalam era globalisasi, dibutuhkan sumber daya manusia yang handal dan berkualitas, sehingga mampu berkompetisi dalam pasar

kerja global. Untuk mengantisipasi hal tersebut, Program Megister (S2) Ilmu Ekonomi Untan menyelenggarakan pendidikan Strata-2 Ilmu Ekonomi, sehingga diharapkan menghasilkan lulusan dengan kemampuan: menganalisa perekonomian dari aspek moneter dan perbankan dalam lingkup nasional dan global, mengembangkan dan menganalisa pembangunan ekonomi perkotaan dan perbatasan untuk kebutuhan perencanaan pembangunan kawasan, menerapkan dan menganalisis keuangan daerah dan pengelolaan anggaran sektor pu-

blik. Fasilitas yang tersedia cukup representatif dalam menunjang proses belajar mengajar, yang meliputi ruang kuliah full AC, perpustakaan dan lainlain. Beban studi program pascasarjana (S2) Ilmu Ekonomi 42 SKS yang dapat diselesaikan dalam jangka waktu 4 semester. Perkuliahan program pascasarjana (S2) Ilmu Ekonomi Untan dilaksanakan 2 kelas; yaitu kelas reguler (Senin-Jumat) dan kelas eksekutif (Sabtu dan Minggu). Untuk pendaftaran berakhir 30 Juli, test: 31 Juli, matrikulasi 7 hingga 22 Agustus dan mulai kuliah 25 September 2010. Kuliah perdana akan menghadirkan Prof. Dr. Mardiasmo MBA (Kepala BPKP RI), memberikan kuliah umum yang berkaitan dengan keuangan

KULIAH UMUM: Program Pascasarjana Ilmu Ekonomi Untan diabadikan bersama Prof. DR. Dorojatun Kuntjoro Jakti (guru besar FE-UI) usai melaksanakan kuliah umum beberapa waktu lalu.

daerah guna membuka wawasan baru mengenai seluk beluk tata kelola keuangan daerah, dan ini akan berlangsung di lantai 3 Rektorat Untan. Informasi lebih lanjut hu

bungi: Sekretariat Program Pascasarjana FE-Untan Jl. Ayani Pontianak, telp (0561) 743465, email: pasca_iefe@yahoo.com, CP: 085654614278 dengan Evi Novita dan 085252458272 dengan Neni.(biz)

PLN Berikan Jaminan Keselamatan Kerja pada Pegawainya PT Perusahaan Listrik Negara (Persero) mengikutsertakan pegawai dan pekerja dari steckholder ke dalam program pelindungan jaminan sosial tenaga kerja atau jamsostek yang diselenggarakan PT Jamsostek (persero) Cabang Pontianak. Kepastian itu diwujudkan ke dalam penandatanganan MoU di Kantor PLN Cabang Pontianak, Kamis (15/7), antara Kepala Cabang PT Jamsostek Pontianak Lili Setiadi, dengan manager PLN Cabang Pontianak Fauzi Arubusman, serta Ketua AKLI Kalbar, Mada Deva Damanik. Disaksikan langsung oleh General Manager PLN Wilayah Kalbar, Widodo Budi Nugroho. Menurut Lili, Partisipasi PT Jamsostek (Persero) dalam

WAHYU ISMIR/PONTIANAK POST

MoU: Penandatanganan MoU antara PLN, AKLI dan Jamsostek, dihadiri oleh General Manager PLN Wilayah Kalbar Widodo Budi Nugroho.

membudayakan keselamatan dan kesehatan kerja (K-3) di Indonesia merupakan komitmen untuk menangani berbagai permasalahan dalam men-

gurangi angka kecelakaan kerja dan penyakit akibat kerja. Peran tenaga kerja, khususnya di sektor formal, dalam pembangunan nasional terus

meningkat dengan segala tantangan dan risikonya. Oleh karena itu, tenaga kerja perlu diberikan perlindungan dan kesejahteraan, sehingga bisa menjadi garda terdepan dalam rangka meningkatkan produktivitas nasional. ”Dalam melaksanakan fungsi dan tugasnya, PT Jamsostek mengutamakan pelayanan kepada tenaga kerja yang menjadi peserta. Tentunya dalam rangka memberikan perlindungan terhadap segala risiko saat bekerja, sekaligus memberikan kesejahteraan bagi tenaga kerja dan keluarganya,” ujar Lili. Lili mengatakan, bentuk perlindungan dan kesejahteraan bagi tenaga kerja tersebut sudah terakomodasi dalam programprogram jaminan sosial yang

diselenggarakan PT Jamsostek. Program tersebut mampu memberikan perlindungan maksimal kepada tenaga kerja. ”Salah satu risiko dalam pekerjaan yang dihadapi tenaga kerja, di antaranya kecelakaan kerja. Apalagi karyawan PLN yang pastinya mengandung resiko tinggi selama waktu kerja. Ini menjadi alasan utama mengapa jaminan sosial sangat diperlukan tenaga kerja PLN,” ungkap dia. General Manager PLN Wilayah Kalbar, Widodo Budi Nugroho mengatakan, meskipun telah memiliki jaminan kesehatan, mengingatkan jajarannya, untuk terus mempelajari Standar Operasi Pengamanan (SOP) K3 atau Keselamatan dan Kesehatan Kerja.(wah/biz)

Penandatanganan Perdana

Akad Kepemilikan Rumah Mutiara Indah Lestari MASYARAKAT Landak, terutama yang belum memiliki rumah sangat terbantu dengan hadirnya Perumahan Mutiara Indah Lestari (MIL) di Jalan Raya Ngabang km.3 Desa Amboyo Inti Kecamatan Ngabang, Kabupaten Landak. Itu kepedulian CV Milik Kita Bersama dalam membantu mewujudkan keinginan masyarakat untuk punya rumah. Sebagai bentuk kepemilikan sah, Sabtu (18/7), dilakukan penandatanganan perdana akad kepemilikan rumah karyawan peserta Jamsostek, kerjasama Bank Syariah Mandiri dan Asosiasi Pengembangan Perumahan dan Pemukiman Seluruh Indonesia (Apersi).

Kegiatan dihadiri Kepala Jamsostek cabang Pontianak HM Lili Setiadi MM, staf Ahli Gubernur bidang Ekonomi dan Keuangan Munis HD, Kadinsosnaker Landak Agustinus Agus SSos, manajer CV Milik Kita Bersama M Saleh, manajer PT Ichtiar Gusti Pudi M Syahrizal, perwakilan Bank Syariah Mandiri Irwan, camat Ngabang Julimus SIP, akta Notaris Pontianak Basuki, serta para calon pemilik rumah MIL. Agus menyatakan, pemerintah Landak mendukung pembangunan Perumahan MIL. Terlebih masyarakat Landak masih banyak membutuhkan rumah. “Ini sangat membantu tenaga kerja, terutama peserta

Jamsostek. Untuk mewujudkan pembangunan itu perlu kerjasama baik antara pemborong, bank, jamsostek, masyarakat, dan pemda,” katanya. Lili Setiadi menyampaikan, Menteri Perumahan bakal menaikan harga perumahan di 2011 menjadi sekitar Rp65 juta. “Jadi mau tidak mau kita ikut standar pemerintah. Tapi bapak/ibu sangat beruntuk mengambil perumahan di sini, selain harga terjangkau, juga tidak jauh dari jantung kota kabupaten,” ujarnya. M Saleh mengatakan, perumahan adalah kebutuhan pokok setiap orang, ia berharap semua stakeholder saling mendukung untuk mewujudkan-

HERI IRAWAN

TA N DATA N G A N : Seorang pemilik rumah melakukan penandatangan simbolis akad kepemilikan rumah dalam Perumahan Mutiara Indah Lestari di Ngabang.

nya dan mendukung program pemerintah. “Kami banyak mendapat tanggapan positif dan telah menerima sekitar 300 pesanan,” katanya. Disampaikannya, karyawan peserta Jamsostek, PNS/Swasta,

dan umum yang berminat ingin memiliki rumah Mutiara Indah Lestari, bisa menghubungi kantor pemasaran 0852-5255-0099, Siti Marhamah 0813-4570-7031, H. Ya’ Yadi 0813-5255-2446, atau Budiono 0813-4504-1017. (biz)


Pontianak Post

Senin 19 Juli 2010

PEMEKARAN

Puji Kubu Raya LAMA tak terdengar kabarnya, mantan Bupati Pontianak, Agus Salim diam-diam hadir sebagai tamu kehormatan peringatan HUT ke 3 Kabupaten Kubu Raya. Kabupaten pemekaran di masa pemerintahannya ini dipuji dan disanjung setinggitingginya. “Memang niat kami buat memperjuangkan pemekaran Kubu Raya supaya mendekatkan pelayanan. Sebab kendala berbagai pelayanan saat itu adalah panjang Agus Salim dan luasnya rentang kendali,” katanya kemarin. Menurut dia meskipun memperjuangkan Kubu Raya, akan tetapi faktor utama perjuangan pemekaran Kubu Raya adalah kebersamaan. Berbagai elemen yang hadir dan datang begitu kuat untuk memperjuangkannya. Sehingga sebagai kepala daerah, ia tidak bisa berbuat banyak terhadap aspirasi pemekaran. ”Perjuangan pemekaran tidak dipolitisir, akan tetapi perjuangan murni untuk memperoleh pelayanan lebih pendek dan dekat,” ujar dia. Pemekaran Kubu Raya memang menguat. Alasannya didasari dengan perjuangan Forum Desa para kepala desa, tokoh masyarakat dan tokoh agama. Belum lagi dukungan eksekutif, legislatif dan seluruh komponen masyarakat. ”Makanya perjuangan pemekeran bisa terjadi,” ucapnya. Pemekaran Kubu Raya juga harus diwarnai kekompakan. Tujuannya tak lain agar membangun daerah ini, lebih berkembang pesat. Masalahnya pemekaran adalah wacana pengentasan kemiskinan, peningkatan kualitas sumber daya manusia dan mampu menciptakan lapangan pekerjaan bagi masyarakat. (den)

Kubu raya Genjot Bangunan Fisik Pendidikan

Rehab 300 Sekolah Rusak SUNGAI RAYA—Dinas Pendidikan Kubu Raya terus berkomitmen meningkatkan pelayanan dan kualitas dunia pendidikan. Bahkan pada tahun 2010, pemerintah terus menyusun dan meningkatkan pembangunan fisik 120 bangunan sekolah. Frans Randus, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Kubu Raya, mengatakannya kepada Pontianak Post. “Kita memang tengah genjot. Supaya ketersediaan sekolah di tingkat daerah menjadi jalan keluar bersama,” bebernya. Menurut dia sebanyak 120 sekolah dimaksud bukan sepenuhnya bangunan baru. Sebagian ada bangunan lama

yang rusak berat dan tengah direnovasi. Guna merealisasikannya butuh anggaran mencapai Rp9 miliar. ”Dan kita terus genjot dari APBD Kubu Raya dan sharing bersama antara Pemprov Kalbar, APBN Provinsi dan DAK Pusat,” ujar dia. Dari data bangunan sekolah rusak di Kubu Raya, terdapat 300 bangunan sekolah rusak berat dan ringan. Akan tetapi pada tahun 2010, Pemkab Kubu Raya baru bisa merealisasikan perbaikan, penambahan lokal dan bangunan sekolah baru. ”Jumlahnya sebanyak 120 sekolah. Berarti masih banyak kekurangannya,” ucapnya.

Pemkab berjanji sisa bangunan akan ditambah. Namun, tidak bisa dilakukan dengan cepat. Harus ada proses dengan bertahap. Apalagi, jumlahnya juga tidak sedikit dan bertebaran. Butuh waktulah,” katanya. Meski demikian, ada target perbaikan 300 bangunan sekolah rusak, berat dan ringan. Setidaknya pada tahun 2011-2012, proses pembangunannya terus berjalan. Disdik belum berani pasang target dan waktu penyelesaian. ”Pokoknya, kita optimalkanlah waktunya. Itu semua, juga tergantung pendanaan,” ungkap Frans.

Mustafa Ms, Ketua Komisi D DPRD Kubu Raya mendukung langkah pemerintah mengenjot perbaikan bangunan fisik sekolah-sekolah di Kubu Raya. Apalagi yang letaknya bertebaran di beberapa desa ataupun kecamatan. “Itu yang sulit tersentuh. Padahal masyarakat sangat membutuhkan,” ucap dia. Dengan demikian, Pemkab dituntut memperbaiki dulu di wilayah terpencil baru ke permukiman padat penduduk. Sebab, sekolah rusak justru kebanyakan berada di daerah pedalaman. Ini penting, mengingat jalurnya panjang, lama dan tak mudah tersentuh. (den)

Tiga Tahun Kubu Raya

Fokus Tiga Sektor

PORPROV

Targetkan Empat Emas MENJELANG pelaksanaan Porprov X Kalbar, kontingen Selam Kubu Raya optimis mampu mendulang empat medali emas. “Kami mengirimkan 10 atlet mengikuti 4 kelas di nomor laut dan 4 kelas di nomor kolam putra-putri. Paling tidak 4 medali emas mampu direbut,” ucap Manajer Tim Cabor Selam Kubu Raya, Golda M. Purba, kemarin. Menurutnya persiapan menghadapi Porprov X sudah dilakukan sejak tim selam Kubu Raya sejak November tahun lalu. Bahkan beberapa atletnya sudah kerap kali berkiprah di tingkat nasional. ”Ada beberapa atlet yang juga ikut di ajang bersejarah di Bunaken beberapa waktu lalu yakni dari Paskhas TNI AURI Supadio. Begitu pula yang lainnya, seperti dari Penjaskes dan Umum. Saya yakin mereka begitu mumpuni meraih gelar juara,” ungkapnya. Dengan pelaksaaan Porprov X ini pihaknya mempersiapkan berbagai program regenerasi. Apalagi, sebagai daerah yang dilintasi kawasan sungai dan laut. Masyarakat Kubu Raya punya banyak penyelam potensial. “Hanya saja, mereka melakukan masih tradisional. Ini yang menginspirasikan saya mengembangkan olah raga bahari ini,” ucapnya. (den)

19

Deni Hamdani/Pontianak Post

KUNKER: Luas daerah Kubu Raya dan terbatasnya transportasi darat memaksa kunjungan kerja Bupati Kubu Raya harus menaiki spead boat. Upaya Pemkab Kubu Raya untuk memperbaiki insfrastruktur darat terus dilakukan.

SUNGAI RAYA—Kabupaten Kubu Raya genap berusia tiga tahun. Selama masa pemerintahan berjalan dana rakyat dihabiskan mencapai Rp2-3 triliun. Angka tersebut kalau diperincikan tidak kecil. Ada berbagai pos seperti APBD, APBN, DAU, DAK termasuk berbagai bantuan pemerintah pusat dan luar dikucurkan. ”Namun pembangunan sepertinya belum fokus,” kritik Dede Junaidi, Ketua Lembaga Pemantau Pembangunan Daerah (LPPD) Kubu Raya, kemarin. Menurut dia belum fokusnya pembangunan akibat terlalu banyak sektor dikembangkan. Padahal dilihat segi alam, potensi sungai, laut dan daratan juga potensi lain, Kabupaten Kubu Raya sangatlah bagus. Setidaknya ada tiga sektor yang harus dibenahi mengangkat derajat hidup masyarakat. Fokus sektor misalnya sektor pertanian, peternakan dan perikanan. Sebab, sektor-sektor ini seandainya dibenahi menyeluruh, dapat melahirkan pendapatan dan potensi luar biasa. Untuk itu, Pemkab diminta fokus memberi pola penganggaran. Jangan sampai masyarakat tidak sejahtera dan tidak bisa berbuat apa-apa di daerah mereka sendiri. Pemerintah dan kalangan dewan juga harus berani berbuat. Artinya setiap tahun, fokuskan 5 persen masing-masing sektor dari total APBD. Sehingga dana-dana diperoleh dapat mencukupi personil

dinas teknis berbuat sesuatu. Dengan fokus, katanya, maka pembangunan bisa berjalan melaju, berimbang dan berkembang. Masyarakat Kubu Raya dominan kehidupannya dekat tiga sektor akan benar-benar terbantu. ”Dan saya optimis, banyak program kesejehtaraan yang dapat dikembangkan kedepannya,” usul dia. Dede menambahkan kalau masyarakat miskin sebetulnya bukan tak punya penghasilan. Namun, ada hasil hanya bermata pencaharian tidak menunjang. Misalnya sebagai nelayan, tetapi hanya nelayan tradisional. Mencari makan ditengah laut dengan hasil tangkapan tidak besar. ”Coba kalau dengan alat tangkap modern dan lengkap. Tidak heran, nelayan-nelayan luar negeri lebih kaya-kaya daripada nelayan di Indonesia,” kata dia. Pun begitu seperti petani. Mereka kebanyakan tidak mampu, karena berpenghasilan pas-pasan. Fokus pemerintah membangun sektor pertanian, tidak menyentuh pundi-pundi pendapatan mereka. Sebab, petani Kubu Raya berbeda dengan petani-petani luar negeri. Mereka kebanyakan penumpang lahan yang hanya mendapatkan upah atau gaji. Sementara, lahan berhektar-hektar ditanam hanya dimilik pihak lain. ”Maka dari itu, fokus sektor sepertinya menjadi solusi membangun bangsa,” ucapnya.(den)

Tingkatkan Pelayan Terpadu Masyarakat SUNGAI RAYA—Pemerintah Kubu Raya benar-benar menerapkan pelayanan terpadu berbasis masyarakat. Sebab, berbagai pelayanan dan kemudahan tengah disiapkan demi 13 pelayanan yang disusun secara terpadu. ” Kita terapkan pelayanan di beberapa dinas mulai pelayanan KTP, SITU, SIUP dan lain sebagainya,” kata Wakil Bupati Kubu Raya, Andreas Muhrotein kemarin Menurutnya meski terbatas in-

frastruktur dan perkantoran, tetapi Pemerintah bisa dikatakan satu-satunya daerah berhasil menerapkan pelayanan terpadu. Apalagi memang tidak mudah menghilangkan ego sektoral dalam menerbitkan pelayanan satu pintu. ”Kita harus padukan strategis kebijakan dinas. Ini supaya pelayanan terpadu benar-benar mumpuni,” ujarnya. Untuk pelayanan terpadu, katanya, jauh lebih memudahkan warga mengu-

rus urusannya. Pihak mereka tidak ingin apa yang diprogramkan tak berjalan sebagaimana mestinya. Tentu dengan pelayanan terpadu masyarakat dengan sarat berbagai kemudahan, haruslah didukung penuh dan menyeluruh. Di sisi lain, katanya, Pemkab Kubu Raya juga sudah diakui di tingkat nasional dengan berbagai inovasinya. Di Kalbar sendiri target menjadi barometer bagi daerah lain juga harus mampu dis-

abet. Apalagi moto digaungkan “Terdepan dan Berkualitas” merupakan basis pendapatan bersama. Wabup Andreas meminta seluruh bawahan bekerja sama membangun Kubu Raya. Program pelayanan terpadu satu pintu dengan program beras lokal, entrepreneur dan lain-lain adalah rancangan kerja yang disusun untuk membantu warga. Maka dari itu, haruslah dipadukan secara menyeluruh dan maksimal. (den)


20 Asam Urat Hilangkan dengan Terapi Maureen Maureen Kaya Nutrisi, Serat dan Vitamin MASIFAH, 66 tahun seorang ustadzah yang tinggal di Siliwangi-Tasikmalaya mengeluhkan nyeri dan sakit lutut yang sangat menyiksa. Setiap akan salat, dia merasakan kaki terasa sakit pada persendian, serta terjadi pembengkakan baik dipergelangan kaki, lutut, bahkan sendi dipangkal ibu jari. “Kondisi ini membuat saya harus minum obat dan dari pemeriksaan dokter, saya mengalami peradangan sendi atau tingginya kadar asam urat dalam darah. Sekitar Januari 2009, saya dikenalkan dengan susu bubuk kedelai merk Maureen oleh seorang santri, dia mengatakan dikeluarganya ada yang mengalami keluhan yang sama seperti saya, namun sekarang sudah mulai pulih karena mengkonsumsi susu bubuk kedelai Maureen. Alhamdulillah, setelah rutin mengkonsumsi susu bubuk kedelai Maureen selama 1 bulan, banyak perubahan yang saya alami, badan terasa enak, BAB lancar, tidak gampang capek, nyeri dilutut sudah berkurang,” ujarnya. Menurut Dr. Prasetywati Subchan dari Fakultas Kedokteran bahwa isoflavon dapat menstabilkan dan memperbaiki sel-sel yang rusak, serta mengoptimalkan fungsi sel. Susu bubuk kedelai Maureen kaya akan isoflavon, sehingga berguna membangun kembali sel-sel tubuh yang rusak, serta kandungan vitamin yang cukup lengkap terutama vitamin E dan tokoferol yang sangat dibutuhkan bagi penderita asam urat, jantung koroner, hipertensi, serta lesitin yang akan meregenerasi jaringan sendi dan otot. Produk Maureen diolah secara higienis dengan formula yang telah disempurnakan. Susu kedelai Maureen alami dan higienis, tanpa bahan pengawet, bersertifikat halal MUI, sertifikat mutu barang, rasanya enak dan lezat dan harganya Rp27.000/kotak isi 200g. Dapatkan di apotek dan toko obat hubungi; (0561) 7562277 Apt Makmur I/II, Apt Gajahmada, Apt Merdeka Timur, Apt Mandiri I/II, Apt Mulia, Apt Amelia, Apt Imam Bonjol, Apt Sui Raya Dalam, Apt Murni, Apt Vega, Apt Sha-sha, Apt Fajar, Apt Cipta, Apt Bersama, Apt Sejahtera. TO Jenaka, TO Sinar Abadi I/II, TO Sinar Mutiara, TO Seruni, TO Batara, TO Ericia. Sui Pinyuh: TO Ceria, Mempawah: Toko Sakura, TO Sumber Sehat, TO Vitalitas, Apt Mempawah. Nanga Pinoh: TO Lestari I/II, Jungkat: TO Patent, Sambas: TO The Santos, Bengkayang: TO Berkat. Singkawang: Apt Dipo Farma, Apt Asean, TO Rasa, RM Vegetarian Maitreya, Putussibau: MM Tita, Sintang: 081345190089, Minimart, Tk Cemerlang, Intan Market, Apt Husada I/II, Istana Mitra Glend, Asia Mitra. Tebas: TO Vitalitas, Ketapang: 081345957546, MM Sunkist, Hari Jaya. Sanggau: 085252375008, TO Mandiri, Apt Matahari, Apt Yoga, Ngabang: 081522515578, Apt Meriba. Sekadau: Apt Setia, MM Bintang Mitra dan MM Mitra Pelangi.(biz)

Supaya Istri Tak Selingkuh DI zaman sekarang memang banyak pria yang mengalami disfungsi seksual. Antara lain ditandai semakin berkurangnya frekuensi hubungan seksual, lalu muncul gangguan fungsi seksual. Esekutif mudarentan terkena disfungsi ereksi. Tingginya rutinitas kesibukan dan beratnya beban kerja, membuat para esekutif muda menjadi stres. Sementara itu, depresi yang tinggi bisa memudahkan pria mengalami gangguan ereksi. Selain itu, gaya hidup juga salah satu pemicunya. Suka minuman berakohol, merokok, makan tidak teratur dan sebagainya. Ketidaktauan dan rasa malu, banyak pengidap disfungsi ereksi membiarkan kondisinya berlarut-larut. Keluhan awal disfungsi ereksi biasanya dibarengi dengan munculnya gangguan lain, perasaan tertekan, mudah marah atau tersinggung bila bicara seputar seks. Cara mencegah disfungsi ereksi dengan mengubah gaya hidup lebih baik, berolahraga dan juga dibantu dengan mengkonsumsi formula tradisional. Solusi tepat dan praktis bisa dengan mudah Anda dapatkan pada Sem Sun (POM TR. 083 375 231), formula yang diracik menggunakan alat berteknologi tinggi, di bawah pengawasan staf ahli berpengalaman dibidang farmasi. Menurut pengalaman Dendi (40 th), salah satu pelatih atau instruktur senam saat ditemui tim redaksi kami mengatakan, tadinya dia tak menghirukan ganguan vitalitas kelelakiannya, namun lama-kelamaan jadi mengganggu sekali. Ia susah sekali ereksi, dan khawatir istrinya melakukan perselingkuhan dengan lelaki lain, padahal ia masih mencintainnya. “Akhirnya saya cari jalan keluarnya setelah mendapatkan informasi tentang Sem Sun dan media cetak, langsung saya coba minum Sem Sun kapsul 1 jam sebelum berhubungan hasilnya pun tak mengecewakan, istri jadi tersipu malu”. Formula Sem Sun mudah didapat di apotek dan toko obat terdekat di kota Anda. Pontianak: Apt Bintang dan TO Sinar Abadi Jl. Gajahmada. Apt Irma Jl. Adi Sucipto 216, Apt Sahabat Jl. dr. Soedarso C47, Apt Arwana Jl. Sui Raya 8 B, Apt Imam Bonjol Jl. Imam Bonjol. Apt Matahari, Apt Kimia Farma dan TO Murni Jl. Tanjungpura. Apt Seroja Jl. Agus Salim, Apt Assyifa Jl. KH Ahmad Dahlan. TO Fajar dan TO Hidup Segar Jl. Komyos Sudarso. TO Hidup Sehat dan TO Sehat Pasar Flamboyan. Apotik Pretty Jl. Tanjung Raya II, Apt Anugrah Jl. Gusti Mahmud No.99A, TO Kapuas Komp. Khatulistiwa Plaza, Apt Amelia Jl. Sei Raya. Singkawang: Apt Singkawang Jl. Diponegoro, Sambas: The Santos Jl. Keramat, Ketapang: Apt Medika Jl. Merdeka, Mempawah: Apt Mempawah Jl. GM Taufik.(biz)

Era Smartphone Murah akan Datang QUALCOMM sedang mengincar peluang besar. Terutama di pasar smarphone low-end yang diprediksi akan mencakup 60% pasar atau lebih. Tekadnya, mengubah keberadaan semua ponsel menjadi smartphone. Qualcomm mengatakan HTC, LG dan Pantech akan merilis Brew MP di akhir tahun ini atau awal 2011. Perusahaan itu juga mengantisipasi Brew MP akan digunakan pada 90% handset di operator AT&T. Seperti sistem operasi Android milik Google, Brew MP akan diadopsi perangkat non ponsel. Ini merupakan rencana strategis penggunaan Brew yang memanfaatkan mesin dan mampu mengakses internet dengan cepat. Seperti sistem operasi mobile Google Android, Brew MP dapat disesuaikan untuk gadget non-telepon. Menurut Steve Sprigg, wakil presiden teknisi senior Qualcomm, mereka juga berencana menampilkan beberapa fitur baru di Brew MP termasuk tweaks bagi alat pengembangan perangkat lunak yang digunakan. (mdr)

komunikasi bisnis

Pontianak Post

Senin 19 Juli 2010

Beli ORI007 di Philip, Dapatkan Souvenir atau Voucher Smart Trading Saham Menggunakan POEMS PT Philip Securities Indonesia memberikan penawaran menarik bagi tiap pembeli ORI007 melalui mereka. Sebagai agen penjual Obligasi Ritel Indonesia, Philip memberikan souvenir untuk pembelian minimal Rp10 juta dan voucher belanja untuk pembelian kelipatan Rp50 juta. Dengan membeli ORI007, warga Indonesia berkesempatan secara langsung ikut membantu pemerintah RI membangun negara ini. karena dana hasil penjualan ORI masuk ke kas negara, disamping itu pembeli ORI pun mendapat nilai kupon 7,95 persen per tahun yang dibayarkan tiap bulan ke mereka. Selain itu, sebagian keuntungan dari penjualan ORI007 akan didedikasikan

PT Philip Securities Indonesia membantu menghijaukan Indonesia. “Rencananya kita bakal melakukan penanaman pohon di SD-SD yang ada di daerah Jakarta. Kami pilih lokasi SD yang gersang tidak ada pohon. Selain ikut serta dalam program penghijauan, kami juga mengajarkan pada anak-anak, pentingnya penghijauan itu,” jelas M Nababan, corporate Finance PT Philip Securities Indonesia di Pontianak belum lama ini. PT Philip Securities Indonesia sendiri merupakan The First Multiple Platform Online Trading. Artinya, di media apapun selama terkoneksi internet, nasabah bisa mengakses Philip’s Online Electronic Mart System (POEMS). Ini aplikasi untuk bertransaksi

MADE/PONTIANAK POST

PRESENTASI: Fandy Cendrawira (kiri) dan M Nababan (kanan) bersama perwakilan Direktorat Surat Utang Negara Kementerian Keuangan Ratri Yunita dan Analis Philip Securities Indonesia Arif usai presentasi.

saham secara online dan realtime. “Di Philip, cukup Rp5 juta, kita sudah bisa mulai trading saham. Jadi sebenarnya untuk mulai belajar tidak perlu dana terlalu besar,” ujar Fandy Cendrawira, analis Saham PT Philip Securities Indonesia cabang Pontianak,

saat mempresentasikan market review dan outlook akhir 2010 di Hotel Orchardz, Jumat (16/7) malam. Philip juga menerawarkan fee rendah, 0,2 dan 0,3. Minimal fee transkasi harian Rp15 ribu. Disamping itu, Philip menyediakan dua jenis model

POEMS bagi pelanggannya, yaitu POEMS Mobile untuk handphone low-end dan POEMS Prima untuk handphone high-end. POEMS memungkinkan nasabah melakukan smart order, dimana mereka tidak perlu terus menerus di depan monitor. Fasilitas ini memberikan keleluasan menginput order. Ketika order yang diinginkan sudah memenuhi kriteria yang ditentuktn, maka secara otomatis sistem meneruskan order itu ke trading engine di BEI. Sehingga, nasabah tidak kehilangan kesempatan ketika order beli, jual, maupun cut loss. Dapatkan informasi lengkap tentang Philip di www. philip.co.id, poems.co.id, atau poems.web.id. Langsung kunjungi kantor PT Philip Securities Indonesia Cabang Pontianak di Jalan Teuku Umar Komplek Pontianak Mall C 23-24, telepon 0561777887. (mde/biz)

UPB Mengantar Anda Meniti Karier * Pendaftaran Gelombang II: 17 Juli-19 Agustus * Test Masuk: 21 Agustus U N I VE R S I TA S Pa n c a Bhakti (UPB) masih memberikan kesempatan kepada calon mahasiswa/i yang ingin bergabung dengan UPB untuk meniti karier dalam menuju masa depan, dengan ini kami informasikan hal-hal sebagai berikut. Fakultas dan program studi (S1): Fakultas Hukum (program studi Ilmu Hukum), Fakultas Teknik (program studi Teknik Sipil), Fakultas Pertanian (program studi Agroteknologi dan Agribisnis), Fakultas Ekonomi (program studi Manajemen dan Akuntansi). Sarana dan prasarana: Per-

tama, sudah 98% tenaga pengajarnya berpendidikan Strata-2, 2 orang dosen tetapnya sudah meraih gelar Doktor (S3) dan 3 orang dosen tetapnya, sedang menempuh pendidikan S3. Kedua, semua program studi sudah memiliki ijin operasional dari Dikti. Ketiga, semua program studi sudah terakreditasi dari BAN-Dikti. Keempat, kurikulum dibangun berbasiskan kompetensi, yang mengedepankan mahasiswa mempunyai kemampuan penguasaan dan penerapan IPTEK, kemampuan berkomunikasi, kemampuan memecahkan masalah dan berkemampuan dalam berke-

hidupan bermasyarakat. Kelima, kuliah dapat diselesaikan dalam jangka waktu 3,5-4 tahun. Keenam, mahasiswa diasuransikan. Ketujuh, mahasiswa diberikan beasiswa. Kedelapan, lingkungan kampus yang asri. Kesembian, memiliki warnet, hot spot

dan gratis akses internet bagi mahasiswa. Syarat pendaftaran: 1 lembar fotocopy ijazah legalisir atau surat keterangan lulus, 1 lembar NEM/SKHU, 3 lembar pas photo ukuran 3X4 cm. Biaya pendaftaran Rp150.000. Bagi anak guru atau pensiu-

nan guru SD, SMP dan SMA/ SMK sederajat dibebaskan biaya pendaftaran sebesar 50% (Rp75.000) dengan membawa surat keterangan masih aktif mengajar dari kepala sekolah atau SK pensiun guru. Sedangkan bagi siswa rangking I-V diterima tanpa test, melampirkan rapor kelas 3 semester I, II di fotocopy dan dilegalisir 2 lembar. Menerima mahasiswa pindahan dan melanjutkan studi dari program diploma dan Strata-1. Menerima mahasiswa kelasregulerBkhususkaryawan Fakultas Hukum, Pertanian dan Ekonomi. Pendaftaran langsung hubungi Kampus UPB Jl. Kom Yos Sudarso Pontianak, telp (0561) 772627, fax (0561) 774442, pendaftaran online: pmb.upb.ac.id.(biz)

Solusi Asam Urat dan Nyeri Sendi ANDA harus mulai waspada bila kadar asam urat telah meningkat. Gejala umum yang timbul diantaranya; kesemutan dan linu, nyeri terutama malam hari atau pagi hari saat bangun tidur. Sendi yang terkena asam urat terlihat bengkak, kemerahan, panas dan nyeri yang luar biasa pada malam dan pagi hari. Penyakit asam urat merupakan bagian dari penyakit rheumatic, dan merupakan penyakit yang berbeda, namun keluhan yang dirasakan sering sama dan bagian tubuh diserang juga sama. Nilai asam urat normal bagi wanita adalah 2,4-6, sedangkan

pria adalah 3,0-7. Meningkatnya asam urat disebabkan pekerjaan ginjal yang tidak sanggup mengeluarkan asam urat melalui air kemih. Kini telah tersedia Joint-X, produk dari Amerika yang akan membebaskan Anda dari rasa nyeri selama ini menyiksa. Joint-X, merupakan suplemen mengandung bahan alami. Diantaranya; Glucosamine, Chondroitin, MSM, Noni Extract & Devil’s Claw Extract, untuk memperbaiki fungsi persendian, menurunkan kadar asam urat, mengurangi rasa nyeri dan pembengkakan pada persendian. Mekanisme kerja Joint-X: (1) Mengurangi rasa nyeri dan

pembengkakan pada persendian, dengan menghambat pembentukan prostaglandin (zat kimia tubuh yang merangsang timbulnya rasa sakit). (2) Menurunkan kadar asam urat. (3) Meningkatkan dan mempertahankan fungsi tulang, tulang rawan dan cairan pelumas sendi untuk menunjang pergerakan sendi yang normal. Minum Joint-X sehari 3X@ 1 tablet setelah makan. Mengonsumsi Joint-X secara teratur, Anda terbebas dari asam urat dan nyeri sendi. Dapatkan Joint-X di apotek dan toko obat di kota Anda. Pontianak: Jl. Tanjungpura (Apt Cipta dan Apt Sehat). Jl. Gajahmada

(Apt Makmur II dan Apt Gajahmada). Jl. HOS Cokroaminoto (Apt Merdeka Timur). Jl. KH. A. Dahlan (TO Jenaka). Jl. KH Wahid Hasyim (Apt Mandiri 2. Singkawang: Apt Merdeka dan Apt Singkawang. Hotline: (0561) 702-6830, SMS: 0819-1047-6858.(biz)

Bahagia & Produktif di Usia Lanjut MENIKMATI masa tua dengan nyaman dan bahagia adalah idaman semua orang. Terlebih lagi jika tetap bisa produktif meski usia sudah lanjut, tentu lebih diharapkan lagi. Namun sayang, keinginan luhur tersebut tak selalu tercapai sebab justru saat usia tua, banyak kendala kesehatan bermunculan. Diantara gangguan kesehatan pada usia lanjut sering datang adalah hipertensi dan asam urat. Everson Emor (76 th), warga Lembean, Jaga 4, Kecamatan Kauditan, Minahasa Utara-Sulut, adalah contoh manula yang tetap ingin produktif dengan berkebun. Namun beberapa tahun belakangan, muncul dua gangguan kesehatan yaitu asam urat dan hipertensi. “Sendi-sendi kaki terasa pedih dan kaku, sehingga saya tak bisa berjongkok. Selain itu kepala juga sering terasa pusing,” keluh Everson mengawali percakapan. Boleh jadi gangguan berupa gejala asam

urat dan hipertensi disebabkan kebiasaan warga Minahasa yang gemar menyantap masakan pedas dan asam yang terbuat dari daging, sayur dan kacang-kacangan. Tentu saja kedua penyakit itu mengganggu hobi produktif Everson yaitu berkebun, karena itu dia berusaha keras mengatasinya.Seorang keponakannya memintanya untuk mencoba Gentong Mas. Belum sebulan rutin mengkonsumsi Gentong Mas, manfaatnya sudah terasa. “Sekarang kaki sudah mudah digerakkan dan ditekuk, sehingga saya bisa berkebun lagi,” ujar Everson gembira.

Rasapusing-pusing di kepalanya juga mulai reda dan makin jarang muncul lagi, bahkan sekarang nyaris takpernahdatanglagi. “Sekarang saya rutin minum Gentong Mas tiap pagi dan sore. Bahagianya bisa produktif berkebun lagi,” tutur Eversonmenutuppercakapan. Gentong Mas adalah suplemen kesehatan alami dari herbal. BahanutamaGentong Mas yaitu gula Menurut Jeff Nugent dalam buku “Permaculture Plants (2004)” Riboflavin dan Ascorbic Acid , yang dikandung Gentong Mas, memperlancar metabolisme, memperbaiki kerja sel dan

memperkuat kekebalan tubuh. Gentong Mas juga mengandung Niacin yang berfungsi mengikis timbunan asam urat dan mengandung Ascorbic Acid dan Oleic Acid, yang bermanfaat untuk mencegah inflamasi(peradangan)padasendi.Gentong Mas dibuat dari bahan murni pilihan dan diproses alami tanpa campuran bahan kimia dan tanpa pengawet. Kini, dengan semakin banyaknya masyarakat merasakan manfaat Gentong Mas membuat tingkat permintaan melonjak secara signifikan. Informasi lebih lanjut hubungi: 081376179880/0561-7020305. Bagi Anda yang ingin mendapatkannya sudah tersedia di apotek dan toko obat terkemuka di kota Anda. Pontianak: TO Mutiara Jl. Patimura, Apt Mulia Jl. Jend Urip, Apt Sari Farma Jl. Tanjungpura, Apt Arwana Jl. Sungai Raya Dalam, Apt Irma Jl. Adi Sucipto, Apt Imam Bonjol. Terdaftar di Depkes: P-IRT: 812.3205.01.114, www.gentongmas.com.(biz)

Tumor Otak Sembuh Tanpa Operasi Setelah Telan Seabuckthorn Oil SEMBUH dari serangan tumor otak, sesuatu tak terbayangkan oleh Jasman Theo (30), manager oprasional sebuah percetakan yang berkantor di kawasan Jababeka Cikarang, Jawa Barat. “Saya sempat membayangkan tak akan berumur panjang. Tumor otak seukuran bola pimpong di kepala atas bagian belakang, sempat membuat separuh badan saya lemah, nyaris stroke, tak berdaya hanya terbaring di tempat tidur hampir 2 bulan dan dokter mengharuskan operasi. Namun dokter juga tak bisa menjamin kesembuhan, mengingat posisi benjolannya nyaris

berhimpitan dengan pusat syaraf. Setelah hampir putus asa, saya coba pengobatan Shinse Husein, yakni dengan rutin mengonsumsi obat Seabuckthorn. Dalam 4 bulan kondisi saya pulih,” kata Jasman. Pertengahan Maret tahun yang sama diceritakan Jasman, ia pingsan dan badan langsung lemah seperti kena stroke. Separuh badan bagian kanan termasuk kaki dan tangan tak berdaya. Saat itulah diketahui, ternyata saya mengidap tumor ganas yang sebenarnya telah bersarang jauh sebelum saya terbentur di kamar mandi. Kata dokter, tak ada jalan lain, benjolan itu harus diangkat lewat operasi bedah olak. Namun, dokter yang itu juga mengakui, pasca

operasi tak rnenyelesaikan masala, karena benjolannya telah mengganggu fungsi syaraf dan jaringan syaral otak. Terbukti waktu itu saja separuh badannya telah lemah. Apalagi kalau di operas, pasti akan lebih banyak jaringan syaraf yang lerganggu atau terputus. “umur saya waktu itu benar-benar sudah di ujung tanduk, karena

perkembangan tumor yang begitu cepat. Dokter itu pun menggambarkan saya akan stroke permanent,” kata warga JI. Surya Kencana No. 12 Lippo-Cikarang, Jawa Barat itu. Dalam keadaan tak berdaya, keluarga menghubungi Shinse Husein. Ahli pengobatan China ini kemudian mengharuskan dia minum sari buah pohon sachi selama 4 bulan, hasilnya sangat mengejutkan. “Setelah saya kontrol di sebuah rumah sakit di daerah Serpong Tangerang, dokter mengatakan tidak ada tanda-tanda penyakit bersarang di kepala saya,” ujar Jasman bahagia. Alamal praktik Shinse Husein perurnahanMuairaKarangblok B-4 Barat, No.45 Jakarta Utara,

telp (021) 6678649. Konsullasi gratis hubungi 0816903378 dan obat bisa didapat di Sinar Mutiara Jl. Gajahmada, telp (0561) 738566-7061088 Pontianak. Penyalur: TO Mulia Jl. A Yani No 21, telp 0564-22970 Sanggau Kapuas. TO Tiara Jl. Jend. Sudirman No 7-8, telp 056523229 Sintang. TO Swallow Jl. Koper Makmur No.2, telp 0562631111Singkawang.TOAmanJl. Mohamad Hambal Pemargkat, telp 0562-241618 Sigkawang. TO Caria Jl. Pasar Saru blok D No 1, telp 0561-652351 Sei Pinyuh. TO Duri Jl. Raya No 16, telp 0562675151 Sei Duri. TO Tulus Budi Jl. A Yani No 74C Ketapang, telp 0534-32517. TO Sinar Abadi Jaya Jl. Gajahmada 37/199, telp 0561-739679 Pontianak. Ijin praktik Depkes No. 1.3.0.1. 3175, 091.(biz)


Pontianak Post

ABA

Senin 19 Juli 2010

Pontianak Jurusan BHS Inggris TERAKREDITASI B (BAIK) BAN-PT

Jurusan: Bahasa Inggris (DIII& Dl) Konsentrasi: - Bisnis & Office Management, - Tour & travel - perbankan - Pengajaran Bahasa Inggris (guru TK+,SD dan SMP)) * Prospek Karir Lulusan Tenaga profesional di perbankan, travel, perkantoran, staf PR/humas perusahaan, event organizer, customer relation, presenter TV/ radio, guru, corporate perusahaan dan lain-lain (yang menekankan penguasaan bahasa Inggris) Persaingan yang ketat di dunia kerja, menuntut tenaga yang trampil. Tiada pilihan lain, mampu berbahasa INGGRIS merupakan salah satu cara terpenting yang dapat memenuhi tuntutan dunia kerja tersebut. Kurikulum ABA Jurusan Bahasa Inggris disusun sedemikian rupa serta memiliki ciri khas sebagai berikut: 1. Mahir berbicara, membaca, menulis dalam bahasa Inggris. 2. Mampu mengoperasikan komputer sesuai bidang tuqasnya. 3. Di ABA, baik jenjang DIII maupun DI, selain dibekali kemampuan bahasa Inggris, anda juga dibekali penguasaan bahasa Asing II yang dapat dipilih (bahasa Mandarin/bahasa Jepang/bahasa Jerman dan lain-lain). 4. Memiliki ketrampilan dalam salah satu bidang yang merupakan paket pengetahuan terpadu atau Spesialisasi di bidang Bisnis & Office Management, perbankan tour & travel & pengajaran dll. Mengapa memilih kuliah di ABA Pontianak: 1. ABA Pontianak, Jurusan Bahasa Inggris telah terakreditasi B (Baik) Badan Akreditasi Nasional/BAN-PT SK. No. 006/ BAN-PT/AK-VI/DPL-III/VII/2006 2. Biaya kuliah di ABA Pontianak, sangat terjangkau oleh mahasiswa/i (SPP Rp 250.000, per bulan) 3. Semua ruang kuliah ber AC dan tidak ada ujian negara. 4. Lokasi kampus ABA Pontianak terletak sangat strategis di tengah-tangah kota dan tepi jalan protokol (Jalan Iman Bonjol No. 82-88 dan Gajahmada No. 38 Pontianak) sehingga akan sangat menghemat biaya transportasi mahasiswa selama menempuh perkuliahan di ABA Pontianak. Ijin Penyelenggaraan : SK Dirjen Dikti Depdiknas No 3746/D/ T/2007, Dan SK Mendikbud No. 064/D/O/94

KOmunikasi bisnis

21

Advertorial

Perguruan Tinggi Widya Dharma Pontianak Lembaga Pendidikan Bermutu dengan Disiplin Tinggi BINGUNG setelah tamat SLTA? Ti­ dak perlu bingung. Perguruan Ting­gi Widya Dharma memberikan kesempa­ tan bagi Anda untuk melanjutkan pen­ didikan tinggi biaya yang terjangkau, dengan mutu akademik dan disiplin yang tinggi. Saat ini me­nuntut tenaga kerja yang tidak saja memiliki nilai aka­ demik yang tinggi, tetapi juga memiliki keterampilan, etos kerja dan disiplin yang tinggi. Semua ini akan Anda per­ oleh selama mengikuti perkuliahan di Perguruan Tinggi Widya Dharma. Bagi Anda yang ingin bekerja sambil kuliah, Widya Dharma merupakan tempat yang tepat. Tersedia program studi baik untuk perkuliahan pagi hari maupun sore hari. Bukti dari kualitas pendidikan di Perguruan Tinggi Widya Dharma ini dapat dilihat dari data, bahwa Widya Dharma hingga saat ini telah meluluskan 8.534 orang sarjana dan ahli madya, yang telah bekerja dan menempati posisi strategis di berbagai sektor pekerjaan. Hal ini membuk­

tikan bahwa lulusan Widya Dharma kompeten dibidangnya dan memiliki pengakuan dari dunia usaha. Bukti lain seperti adanya perjanjian kerja sama dengan beberapa perusa­ haan baik secara formal maupun in­ formal, dalam hal penyediaan tenaga kerja. Banyak perusahaan, baik yang berskala regional maupun nasional mendatangi perguruan tinggi Widya Dharma untuk mendapatkan tenaga kerja berkualitas baik secara akademis (indek prestasi akademik), maupun teknis (keterampilan). Untuk itu, hilangkan kebingungan dan keraguan Anda untuk menentu­ kan kemana harus melanjutkan studi setelah SLTA. Perguruan tinggi Widya Dharma siap membantu memper­ siapkan Anda memasuki dunia kerja yang semakin kompetitif. Perguruan tinggi Widya Dharma berdiri sejak 1986, hingga saat ini telah berkem­ bang pesat dan terdiri dari 2 sekolah tinggi dan 2 akademi. Yaitu Sekolah

Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE), program studi: Manajemen (S1), terakreditasi “B”, Akuntansi (S1) dan (DIII). Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer (STMIK), program studi: Sistem Informasi (S1),Teknik Informati­ ka (S1), Manajemen Informatika (DIII). Akademi Sekretari dan Manajemen (ASM), program studi: Kesekretariatan (DIII), Manajemen Perkantoran (DIII). Akademi Bahasa Asing (ABA), program studi: Bahasa Ingris (DIII). Informasi pendaftaran mahasiswa baru gelombang 2: pengambilan/ pengembalian formulir 28 Juni-22 Juli 2010, ujian saringan masuk 24 Juli 2010, pukul 08.00 WIB, pengumu­ man hasil testing 27 Juli 2010, kon­ firmasi dan pembayaran 27 Juli-13 Agustus 2010. Keterangan lengkap hubungi sekretariat penerimaan ma­ hasiswa baru Perguruan Tinggi Widya Dharma, Jl. HOS Cokroaminoto No. 449, telp (0561) 731966-742063, ext. 805/803, fax (0561) 739191 Pontianak

78117- Kalbar. Mari bergabung ber­ sama kami di Perguruan Tinggi Widya Dharma Pontianak.(biz)

Apa Kata Mereka Tentang STMIK Widya Dharma STMIK Widya Dharma ada­ lah salah satu institusi yang be­ rada di bawah naungan Yayasan Widya Dharma Pontianak, yang memiliki komitmen tinggi pada pendidikan berkualitas dalam mempersiapkan lulusannya demi menciptakan kualitas lu­ lusan profesional yang berkara­ kter excellence dibidangnya. Berikut ini testimoni dari be­ berapa alumni STMIK Widya Dharma (WD): Angel Haryanto, A.Md Online Shop-Jl. Clothing Line. Selama kuliah di STMIK Widya Dharma, banyak ilmu, wawasan serta pengalaman baru yang saya dapat. Lingkungan kampus bersih, aman sangat mendukung proses belajar ma­

hasiswa. Dosen-dosen STMIK Widya Dharma menawarkan ca­ra mengajar yang santai, seh­ ingga memudahkan penerimaan materi yang diajarkan. Interaksi antara dosen dan mahasiswa juga bagus, hal ini membuat maha­ siswa tak merasa takut berkomu­ nikasi dengan dosen, baik itu untuk menanyakan materi atau sekadar bertukar pikiran. Natalius, A.Md, Bidang Gar­ ment, produk pakaian Fashion Import Men & Women. Banyak kenangan indah, suka duka se­ lama saya kuliah di STMIK WD Pontianak. Dosen yang “galak”, cuek dan lain-lain, namun dibalik semua itu para dosen gaul, baik, perhatian, berwibawa dengan

tujuan agar kita sukses. Dosendosen berkualitas, fasilitas yang menunjang & kenyamanan ling­ kungan kampus yang asyik untuk kawula muda. Semangat untuk kuliah, kejar & raih semua impian & cita-citamu. Vikawati, A.Md, Public Re­ la­tionship Officer Perusahaan Kontraktor & Kelapa Sawit. Ku­ liah di STMIK WD merupakan kenangan menyenangkan dan tak terlupakan. Suasana dan fasilitas kampus mendukung, tenaga pengajar kompeten dibi­ dangnya, serta teman kompak membuat rasa enjoy selama men­jalani pendidikan di STMIK WD. Lingkungan kampus dengan rasa toleransi & kekeluargaan,

tak melupakan kedisiplinan memberikan nilai tambah pada kampus ini. Tidak pernah ada kata menyesal menempuh pen­ didikan di STMIK WD. Lestari Ningsih, mahasiswi Prodi Sistem Informasi Ang­ katan 2007. Pertama kuliah di STMIK WD ada rasa canggung. Hal ini karena sekolah komputer identik dengan pria tetapi keny­ ataannya banyak juga wanita yang kuliah di STMIK WD, dan saya sangat menikmati & bisa memahami materi-materi kom­ puter. Suasana kampus meny­ enangkan & dapat menambah relasi sosial. Peralatan-peralatan sangat memadai & hal tersebut sangat mendukung kegiatan

belajar mengajar. Nah, tunggu apalagi. Segera bergabung & meraih masa de­ pan lebih baik bersama kami. STMIK Widya Dharma Pontia­ nak mempunyai 3 program stu­ di, yaitu: Sistem Informasi (S1): No. 1042/D/T/K-XI/2009, Tek­ nik Informasi (S1) No. 1041/ D/T/K-XI/2009, Manajemen Informatika (DIII): No. 1043/D/ T/K-XI/2009. Pendaftaran ge­ lombang II hingga 22 Juli 2010. Hubungi: Sekretariat penerima­ an mahasiswa baru Perguruan Tinggi Widya Dharma, Jl. HOS Cokroaminoto No. 449, telp (0561) 731966-742063, ext 805, 803. Waktu pendaftaran: 08.0012.00 (Senin-Sabtu).(biz)

Makmur Kencana, MM Sing Jaya Abadi, H Mart Swalayan, Citra Abadi Swalayan, MM Purnama Mart, MM Ada Mart, Swalayan Pesona. Apt Kimia Farma, Apt Man­ diri 1 & 2, Apt Damai, Apt Irma, Apt Sahabat, Apt Mitra Setia, Apt Zam-Zam, Apt Tanjung Pura, Apt Cipta, Apt Pelangi, Apt Seroja, Apt Anda. Apt Mak­ mur 2, Apt Mulya, Apt Sadar, Apt Pelangi Podomoro, Apt Jeruju Medika, Apt Bersama, Apt Gajah Mada, Apt Preti, Apt Barokah, Apt Sejahtera, Apt Mulia, Apt Puspa, Apt Pus­ pita, Apt Merdeka Timur, Apt Jenaka, Apt Amelia, Apt Murni. Apt Sui Raya Dalam, Apt Sa­ habat, Apt Arwana, TO Segar Bugar, TO Fajar, TO Devin, TO Sehat Mulia, TO Hari Jaya, TO Mega Mart, TO Mekar Sari, TO Titi Baru, TO Berkat Usaha

2. TO DMC 2, TO Ari Utama, TO Ghea Jaya, TO Meteor, TO Sinar Makmur, TO Sunkist, TO Mayora, TO DMC, TO Sari Wangi, TO Panca Jaya, TO Mi­ tra 88, TO Cipta Bahagia. Apt Medika 11, Apt Medi­ ka, Apt Farma Kita, TO Ke­ nari Jaya, TO Liya. Sang­ gau (08125704130), Sintang (08125741021), Ngabang (081345258846), Nanga Pinoh (081345594109), Singkawang (081352332844), ketapang : 081256775736, Mempawah/ Pinyuh (Hp. 08125686294), Apt Bakti Sehat, TO Vitalitas. Dicari perwakilan untuk kabupaten. Terdaftar di Depkes ri P-IRT 80632170106. Layanan kon­ sumen: Kotak pos: PO Box 500 JKT 13000, sms: 081380850000, email: customercare@kliknatoya .com, website: www. kliknatoya.com.(biz)

Stroke Akibat Tekanan Darah Tinggi Kampus ABA Imam Bonjol, bangunan beton megah berlantai 5 INFORMASI DAN PENDAFTARAN Kampus ABA * Jalan Gajahmada No. 38 telp. 0561- 734762,739123 Pontianak * Jalan Imam Bonjol No. 82-88 telp. 0561-761307,761309 Pontianak WWW.ABA-PTK.AC.ID

Tes Masuk ABA 27 Juli 2010

Gratis satu buah HP untuk akses informasi akademik mahasiswa/i, dan lain-lain.

Wisuda XIII ABA 07-08-2010

MENGAPA orang bisa stro­ yang menyuruh minum obat ke? Itu akibat tekanan darah atau makan buah-buahan, ia tinggi, disebabkan tersum­ mengkomsumsinya kurang batnya pembu­ lebih tiga bulan, lu darah di otak. untuk mengeta­ Pe­nyakit ini cu­ hui apakah ada kup kejam, se­ perubahan, jika hingga orang tidak ia henti­ me­n ginginkan kan. lebih baik mati Awal Mei dari pada hidup 2008, seorang­ men­derita dan nya menawar­ me­n yusahkan kan kapsul Pri­ ke­l uarga. Pre­ ma Tensi. Ba­r u sen­t ase kasus sebulan ia me­ stroke mening­ n g ­k o m s u m ­s i gal masih di su­­dah merasa­ atas 20%. kan perubahan. Kisman Gejala awal Sekitar 3 bulan hi­pertensi adalah: sakit ke­ tangan dan kaki sudah bisa pala, pusing, kejang pada digerakkan. “Saya sangat tangan dan kaki yang sering ber­s yukur mengkomsumsi di rasakan, mudah lelah, Prima Tensi, kini saya sudah peng­l ihatan kabur, sering mulai bisa mengurus diri mimisan dan bumi terasa sendiri. Dan saya yakin ter­ berputar. Apabila aliran da­ bebas dari stroke, karena saya rah tidak lancar dapat me­ tetap mengkomsumsi Prima nyebabkan pusat pergera­ Tensi,” ujarnya optimis. kan maupun pembicaraan Kapsul Prima Tensi sudah tertekan, sehingga merasa teruji dan terbukti secara klinis lumpuh, mati rasa, berbicara dapat menormalkan teka­ tak jelas dan tidak mampu nan darah tinggi, membuka mengurus diri sendiri. sumbatan pembuluh darah Kisman, warga Pontianak tersumbat baik lama maupun Tenggara, sudah 5 tahun stro­ baru, memperlancar pere­ ke akibat tekanan darah ting­ daran darah ke jantung dan gi. Tangan dan kakinya sudah otak, memperbaiki jaringan hilang rasa, sehingga ia sudah yang sakit karena dapat melan­ tak dapat mengurus dirinya carkan metabolisme tubuh. sendiri. Apabila ada rekannya Prima Tensi harganya eko­

nomis, isi 60 kapsul. Satu botol sudah bisa dirasakan mampaatnya. Tersedia di apo­tik dan toko obat terdekat di kota Anda. Pontianak : Apt Imam Bonjol Jl. Imam Bonjol. Apt Sei Raya Dalam, Apt Murni, Apt Amelia, Toko Batara Jl. Sungai Raya Dalam. Apt Makmur 2, Apt Gajah Mada, Apt Bintang, TO Sinar Abadi I dan 2 Jl. Gajahmada. Apt Kimia Farma, Apt Sehat, TO Murni, Apt Utama Jl. Tan­jungpura. Apt Merdeka Timur Jl. Cokroaminoto. Apt Mulia Jl. Urip. Apt Mandiri I dan 2 Jl. Merdeka Barat. TO Jenaka, TO S Lestari Jl. Ah­ mad Dahlan. TO Fajar, Apt Bersama Jl. Komyos Sudarso. Apt Kharitas Bhakti Jl. Siam. Apt Makmur Jl. Serayu. Apt Abadi Jl. Dipanegoro. Apt Mega S Farma Jl. Veteran. TO Paris Jl. Parit Husin 2. Singkawang: Apt Singka­ wang, Apt Merdeka Jl. Di­ panegoro. Mempawah: Apt Mempawa Jl. GM Taufik. Sam­ bas: The Santos Jl. Keramat. Sanggau: Apt Yoga Jl. A Yani. Ketapang: Apt Lestari Farma, Apt Medistra Farma Jl. R Su­ prapto. Apt Mulia dan Apt Sumber Sehat Jl. MT Hary­ ono. Informasi lebih lanjut hubungi perwakilan kami di No: 081352022980. Terdaftar di POM TR. 053 349531.(biz)

Nutrisi Pilihan untuk Tulang Kuat MENJALANI hidup dengan kualitas kesehatan yang baik adalah dambaan setiap orang. Nyaman tanpa keluhan berba­ gai penyakit, terutama penyakit degeneratif di usia produktif maupun usia tua. Kondisi de­ mikian hanya bisa dipercayakan pada dua hal yakni menjaga dan merawat lebih awal. Gangguan kesehatan teru­ tama kaitan dengan tulang sering menghinggapi mereka di usia produktif, usia lanjut atau fase paska menopause

bagi perempuan. Misalnya osteoporosis, di mana kualitas massa tulang menurun atau menjadi keropos sehingga menyebabkan tulang menjadi beresiko patah. Pada perem­ puan paska menopause, hor­ mon estrogen yang berfungsi mempertahankan massa tu­ lang mengalami disfungsi. Sari kedelai Natoya dike­ tahui mampu mengatasinya, karena ari kedelai Natoya me­ ngandung kalsium 3 kali lipat lebih banyak dan membantu

mempertahankan keseha­ tan tulang, untuk mencegah terjadinya pengeroposan. Se­g era dapatkan Natoya di supermarket, swalayan, apo­ tek & toko obat di kota Anda. Pontianak: (0561)7559489 / 081522515978. Garuda Mi­ tra, Koperasi Bank Kalbar, Koperasi Bina Sejahtera Wali Kota, Asoka Baru Swalayan, Koperasi Korem, Kaisar Siatan Swalayan. MM Citra Abadi, MM Mitra Jaya, Xing Mart, Citra Jeruju Swalayan, MM

SkyBee Rilis Komputer Tablet SkyPad SEPERTI telah direncana­ kan sebelumnya, bertepatan dengan pameran Festival Kom­puter Indonesia, Kamis, 15 Juli, SkyBee meluncurkan komputer tablet mini bertajuk SkyPad di pasar Indonesia. “Hari ini (kemarin, red) Sky­ Bee memperkenalkan tablet SkyPad,” kata Chief Executive Officer PT Skybee Hendra Ken­dro, di acara peluncuran SkyPad, di Jakarta Convention Center, Kamis 15 Juli. Walaupun kehadiran SkyPad memang terinspirasi oleh kes­ uksesan Apple iPad di Amerika Serikat, namun Hendra, tak

ingin disebut sebagai pengekor. “Kami bukan cuma follower, na­ mun kami juga mengembang­ kan fitur-fitur yang belum dimi­ liki oleh iPad,” kata Hendra. Selama ini, Skybee memang dikenal sebagai vendor handset lokal. Ini pertama kalinya SkyBee menjajal produk selain ponsel. Hendra pun mengakui bahwa SkyPad merupakan salah satu langkah uji pasar, mengingat komputer tablet masih merupa­ kan barang baru di Indonesia. Komputer tablet memang sudah lama muncul di Indo­ nesia. Namun, hingga kini belum ada komputer tablet

yang mengambil format ben­ tuk slate semacam iPad. Selain SkyBee, hanya Zyrex yang me­ luncurkan gadget sejenis ini dengan nama Zyrex OnePad. Huawei juga telah beran­ cang-ancang untuk melun­ curkan tablet semacam ini dengan nama Smakit S7 yang diperkirakan bakal mulai siap di pasaran sekitar Agustus mendatang. Skybee sendiri menyediakan dua versi kom­ puter tablet, versi WiFi dan versi 3G + WiFi. SkyPad 1 (versi WiFi) bakal tersedia di pasaran mulai pe­kan depan melalui jarin­

gan distributor MasterData yang biasa mendistribusikan perangkat komputer, dan dis­ tributor OkeShop yang biasa memasok perangkat ponsel. SkyPad 1 adalah tablet 7 inci yang beroperasi di atas plat­ form Android. Melalui tablet ini, pengguna bisa berselancar internet, mengakses jejaring sosial, menikmati video, musik, foto, email, pesan instan, men­ gakses peta Google, maupun bermain game, dengan antar­ muka sentuhan jari. SkyBee mengklaim usia ba­terainya mampu bertahan 2-3 jam. Sayangnya, SkyPad

1 masih membesut Android versi lawas, yakni Android versi 1,6. Saat ini telah terse­ dia sistem Android 2.2 Froyo, yang memiliki kecepatan res­ pon lebih cepat. Sementara, Zyrex OnePad (tablet 10 inci) dan Huawei Smakit S7 (tablet 7 inci) sudah mengadopsi Android versi 2,1. Menurut Deputy Chief Executive Officer SkyBee, Ian Rustandi, ini terkait dengan kemampuan prosesor yang dibesutnya, Rockchip RK 2808 yang memang paling pol han­ ya mampu mendukung sistem operasi Android 1,6.(bs)


22

iklan

Pontianak Post l Selasa 13 Juli 2010


Pontianak Post

ANEKA pontianak

Senin 19 Juli 2010

Dompet Ummat

Berdayakan Siswa Kurang Mampu

SMART EKSELENSIA: Suasana belajar di SMART Ekselensia.

“GEDUNGNYA besar. Bagus dan banyak,” ujar Johdi, ayah dari Aldy Julian saat memasuki areal sekolah SMART Ekselensia menjelang maghrib, Rabu 14 Juli lalu. Itu pertamakalinya, Aldy dan ayahnya menginjakkan kaki di SMART Ekselensia. Sekolah itu dibangun Nurcholish Madjid, kemudian diwakafkan untuk sekolah unggulan gratis. “Ada masjidnya juga,” lanjut Johni ketika mendengar suara adzan. Masjid di sana persis terletak di tengah-tengah areal sekolah unggulan itu. Seluruh siswa lama dan baru, pendamping, serta guru dengan tertib

bergegas ke masjid untuk sholat berjamaah. Disamping itu, Aldy dan Johdi merasa sedih, karena ayah anak ini harus berpisah sekitar lima tahun. dimana Aldy harus tinggal di asrama SMART Ekselensia untuk menyelesaikan pendidikan SMP-SMA secara akselerasi. “Sekolahnya besar, ya. Ada lapangan sepak bola. Oh, itu lapangan basketnya,” kata Aldy, ditemui keesokan paginya. Setelah sarapan, kembali Aldy dan Johdi berkeliling sekolah. Keceriaan Aldy bertambah setelah melihat wisuda angkatan II SMART Ekselensia yang di-

hadiri Haidar Baqhir, satu dari 50 tokoh muslim berpengaruh di dunia dan Ahmad Fuadi, penulis Buku Lima Menara. Sementara itu, seluruh alumni angkatan II diterima di 11 perguruan tinggi terbaik di Indonesia dan diberi beasiswa lanjutan. Aldy tidak lagi menatap masa depan hampa, ia telah bergabung dengan 38 siswa lainnya dari Sabang, Bangka Belitung, Banggai sampai Jayapura. Aldy adalah lulusan SD Muhammadiyah 2 di Pontianak, satu-satunya siswa di Kalbar yang lulus seleksi SMART Ekselensia. Ia melewati seleksi enam bulan, mulai dari administrasi, wawancara, home visit, psikotes, serta general check-up. Tes menyeluruh untuk menjamin mustahik terpilih, tepat sasaran. Kualifikasi kurang mampu, namun berprestasi dengan kesiapan fisik dan mental ada pada diri Aldy. Ia pun mendapatkan nilai 10 untuk mata pelajaran matematika. Proses seleksi Dompet Ummat dilakukan maksimal. Berbagai carai dilakukan untuk menjaring

sebanyak mungkin siswa kurang mampu namun berprestasi. Mulai dari pemasangan spanduk, menempel pamplet di sekolah, hingga pemberitaan di media massa. Termasuk meyakinkan pihak SMART Ekselensia, peserta dari Kalbar memenuhi kualifikasi mereka.“Rasanya bahagia. Akhirnya ada siswa Kalbar masuk di SMART Ekselensia,” ujar Sahrul, ketua Tim Seleksi di Kalbar. “Puncak kebahagiaan kami, bukan sebatas menerima donasi masyarakat, melainkan apabila donasi itu dapat kami salurkan untuk memberdayakan saudara kita yang kurang mampu,” tambah GM Dayaguna Dompet Ummat ini. Insya Allah, Zakat dan infak Anda bakal menjadi energi untuk memberdayakan warga kurang mampu. Masyarakat yang ingin berbagi peduli melalui zakat, infak, dan wakaf dapat menghubungi SMS-Center di 081345-653-653 atau 0561-768190, bisa pula langsung ke Kantor Dompet Ummat, Jalan Karimata No.2A Pontianak. (mde/ser)

MTsN 1 Pontianak Gelar Raker UNTUK memantapkan program strategis madrasah dan visi misinya, Madrasah Tsanawiyah Negeri 1 Pontianak menggelar Rapat Kerja Guna Pemantapan Program Pendidikan yang di gelar di Fresh Resto, Sabtu (17/7). Kepala MTsN 1 Pontianak Moh Makinuddin mengungkapkan, tujuannya untuk menyamakan persepsi, langkah, pandangan terutama bagi guruguru dalam hal perencanaan kalender akedemik dalam satu tahun ke depan untuk membuat program tahunan, semester dan rencana pembelajaran.

“Yang lebih penttak di Jalan Alianyang ing mendapat pentahun ini telah memgarahan dari Kepala buka program baru Kantor Kementerian yaitu adanya Kelas Agama Kota PontiBina Prestasi.“Ini anak, Pembinaan semacam kelas ungKepegawaian dari gulan. Bukan berarti Kepala Seksi Madramembeda-bedakan sah dan Pendidikan dalam pelayanan tapi Agama serta pengamemang karena narahan dari pengawas manya bina prestasi sekaligus pembikita bersifat full days naan,” ujarnya.Raker Moh. Makinuddin school atau sepanjang diikuti seluruh guru, hari,” pungkasnya. Sepegawai tata usaha dan pegawai lain itu, MTs N 1 Pontianak juga lainnya. Ia mengungkapkan, ada program tambahan secara MTs N 1 Pontianak yang terle- bertahap yang penekanannya

kepada bahasa seperti Bahasa Inggris, Arab dan Mandarin. Kemudian di tahap berikutnya akan mengenakan proses pembelajaran yang lain khususnya bidang studi yang diujiankan. “Insya Allah mulai tahun ini kita buka dua kelas Bina Prestasi, yaa mudahmudahan bisa mendongkrak prestasi kita ke depan terutama dalam hasil UN,” harapnya. Berikut dikatakan, akan memajukan program ekstra-kurikuler dan menurutnya tidak kalah penting membina anak menjadi anak yang berakhlaqulkarimah dan soleh. (dd/ser4)

Dukung PLTN Sambungan dari halaman 17

Dapat dibayangkan jika krisis listrik melanda, baik sektor usaha, pendidikan, maupun aktivitas perumahan akan terganggu. Oleh karena itu, pemanfaatan uranium yang melimpah di Kalbar, sangat penting sebagai alternatif tenaga listrik. Untuk mengundang investor, maka pemerintah daerah harus siap untuk

memberikan fasilitas bagi investor agar tertarik untuk mengembangkan pembangkit listrik tenaga Nuklir. ”Selain itu, kita juga harus saling berkoordinasi antara pemerintah pusat, Badan Tenaga Nuklir Nasional, serta gubernur dari empat provinsi di Kalimantan, karena ini semua terkait dengan pulau Kalimantan,” jelas Zeet. Menurut Zeet, polemik

yang mendera bangsa Indonesia di bidang energi terasa semakin pelik. Berbagai kebijakan energi yang diterapkan pemerintah tidak mampu meyakinkan rakyat. Sementara itu, tuntutan pemenuhan kebutuhan energi semakin mendesak. Setelah melalui berbagai kajian mendalam, pemerintah memutuskan untuk membangun PLTN. Namun ke depannya, Zeet

mengharapkan, perencanaan pembangunan PLTN ini harus di jalani dengan keseriusan. Jangan hanya sebatas wacana dan pembicaraan di forum. ”Apabila ditangani dengan keseriusan, dan melalui kerjasama dan koordinasi secara baik, maka segala permasalahan dapat diminimalisir. Apalagi ini demi kepentingan kita bersama,” pungkas Zeet.(wah)

Telan Dana Rp15 M Sambungan dari halaman 17

rampung pada Desember mendatang. “Sudah tender dan dikerjakan pihak ketiga,” ujar Edi di Pontianak, Minggu (18/7). Pembangunan tahap pertama dilaksanakan pada 2009 dan menghabiskan dana Rp700 juta. Pendanaannya berasal dari anggaran pendapatan dan belanja daerah tahun lalu. Pada tahun lalu juga dilakukan pen-

gurukan dan penurapan dan menghabiskan biaya sebesar Rp1 miliar dari dana pasca bencana. “Semuanya ditata. Nantinya fasilitas pedagang dipilih. Pedagang akan diseleksi,” kata Edi. Kendati telah menghabiskan dana sekitar Rp5,7 miliar, penataan Taman AlunAlun Kapuas belum selesai. Wali Kota Pontianak, Sutarmidji menjelaskan penataan rampung pada 2011 dengan total dana Rp15 miliar. Pada

tahun depan, Balai Prajurit akan pindah. Restoran Lancang Kuning yang ada di kawasan tersebut akan dibongkar. Pemerintah Kota Pontianak memiliki konsep pengelolaannya setelah pembangunan. Nantinya di sana hanya boleh ada pedagang makanan. Tidak boleh berjualan pakaian. Untuk penjual mainan anak-anak konsepnya tidak tetap. Artinya mereka meng-

gunakan gerobak, setelah berjualan harus membereskan gerobaknya. Waktu berjualan hanya sampai 24.00. “Penataan Taman Alun Kapuas ini sebagai upaya pemkot menyediakan ruang publik untuk masyarakat,” kata Sutarmidji kemarin. Kedepannya pemkot juga akan membangun taman di Jalan Sutan Syahrir. “Janjinya PLN yang akan membangun taman listrik di sana. Kita dukung,” timpalnya. (uni)

Gizi Buruk Kian Mengancam Sambungan dari halaman 17

Kesehatan Sintang pada 2008 ada 25 kasus dan meningkat menjadi 35 kasus pada 2009. “Dari data itu bisa dilihat petugas kesehatan hingga tingkat paling bawah sudah baik melacak kasus gizi buruk sehingga banyak yang dirawat,” jelasnya. Berbagai upaya dilakukan untuk menanggulangi kasus gizi buruk diantaranya adalah memberikan standar pelayanan kesehatan yang prima bagi masyarakat, melaksanakan revitalisasi posyandu. “Kita juga dapat program perbaikan gizi masyarakat dengan harapan program itu bisa kurangi persentase gizi kurang dan gizi

buruk di Sintang,” jelasnya. Ia mengatakan, pemerintah kabupaten juga sudah memberikan perhatian lebih untuk penanganan kasus gizi buruk ini, salah satunya dengan membangun PPGB yang pada 2008 dianggarkan untuk 25 kasus dan meningkat tiap tahunnya. “Bahkan kalau ada lonjakan kasus, usulan akan mudah masuk dalam anggaran perubahan. Saat ini saja ada 12 kasus yang sedang kita tangani,” terangnya. Ditanya mengapa puskesmas yang sudah menyelenggarakan rawat inap tidak difungsikan untuk tangan kasus gizi buruk, dia mengatakan pada 2005 dan 2006 sudah pernah di coba namun gagal

karena dalam menangani gizi buruk ini butuh komitmen yang tinggi. Sementara di sisi lain, sumber daya manusia yang menangani kasus ini juga harus profesional. “Karena penanganan gizi buruk ini khusus dan harus fokus, tidak seperti penangan penyakit biasa,” jelasnya. Selain itu, lanjut dia, image masyarakat terhadap puskesmas yang cenderung enggan untuk mendapatkan perawatan di tempat tersebut. Ia mengatakan, dalam penanganan kasus gizi buruk di PPGB Sintang, biaya ditanggung sepenuhnya pemerintah alias gratis. Semula hanya penderita dan ibu yang menunggui anaknya yang gratis.

“Tapi pertimbangan kemanusiaan, misalnya penderita ini punya adik yang tidak bisa ditinggal ibunya sehingga harus ikut, atau bawa anggota keluarga lainnya, mau tidak mau mereka juga ditanggung kebutuhan makannya selama penderita menjalani perawatan,” ungkapnya. Pencegahan gizi kurang dan gizi buruk menurutnya bukan hanya beban dari Dinas Kesehatan saja karena faktorfaktor tidak langsungnya multi dimensial. Selama ini Dinas Kesehatan sudah melakukan upaya yang semestinya yaitu merawat kasus-kasus gizi buruk “Dalam hal ini bisa diasumsikan bahwa upaya promotif dan preventif masih belum optimal,” jelasnya. (mus)

Pikat Dewan Juri... Sambungan dari halaman 17

Terpilihnya sebagai duta, tentu saja akan menambah wawasannya di bidang lngkungan. Saat pemilihan Yohanes berhasil menghipnotis para dewan juri dengan kampanyenya yang bertemakan lapisan ozon. Sebelumnya beberapa pertanyaan dari dewan juri tentang lingkungan dijawabnya dengan lancar tanpa ada sedikitpun kendala. Lelaki yang fasih berbahas Inggris ini tentu saja memiliki segudang prestasi. Terpilih sebagai duta lingkungan bagian dari satu cita-citanya. Apalagi isu lingkungan hidup saat ini sedang hangat-hangatnya. Ia

ingin menjadi bagian dari itu untuk mengkampanyekan ke seluruh masyarakat tentang arti lingkungan yang nyaman, bersih dan terbebas dari berbagai bencana. Sebagai salah satu programnnya ialah penggalakan penghijauan di setiap tempat. Ingin melakukan yang terbaik dan tidak berhenti hanya sampai di sini itulah yang selalu dilakukannya. Terus maju dan berkembang. Pegawai di Pemkab Sintang ini mengidamkan memiliki kota yang selalu bersih. Ia akan selalu mengampanyekan apa yang diketahui tentang lingkungan mulai dari sekolah-sekolah hingga ke masyarakat luas.

23

Pameran Iptek ‘Science for All 2010’

Pelajar Bersaing Roket Air PONTIANAK—Lomba roket air antar pelajar SMA/SMK se Kota Pontianak akan memeriahkan Pameran Iptek Science for All 2010 pada 27 Juli mendatang. Perlombaan ini diselenggarakan Kementerian Ristek dan Teknologi. Lomba roket air merupakan salah satu rangkaian kegiatan pameran Iptek yang diselenggarakan di Pontianak Convention Center mulai 23 sampai 28 Juli 2010. Pameran tersebut digelar Pemerintah Kota Pontianak bekerjasama dengan Kementerian Ristek dan Observatorium BOSCHA Bandung. Pelatihan dan perlombaan roket air ini untuk memberikan pembelajaran, khususnya kepada para siswa agar lebih memahami prinsip kerja roket sederhana. Roket air (aquajet) disebut juga Roket Botol. Roket tersebut dengan model yang memanfaatkan air sebagai reaksi massanya. Wadah tekanan yang berfungsi sebagai mesin roket biasanya terbuat dari botol plastik bekas minuman ringan. Tenaga dorongan diperoleh dari air yang diisikan ke dalam roket, kemudian disegel dan diberi tekanan udara dengan menggunakan kompresor. Nantinya tercipta sebuah gelembung yang mengambang diatas air dan menekan volume udara di bagian atas botol. Setelah segel dilepaskan, air akan didorong keluar dari nozel oleh udara terkompresi sehingga botol bergerak menjauh dari air karena mengikuti Hukum Newton III. Kombinasi air dan gas yang digunakan, menyediakan sa-

ROKET: Salah satu model roket air yang dipamerkan.

ISTIMEWA

rana untuk menyimpan energi potensial yang mampat. Air meningkatkan fraksi massa dan memberikan momentum yang lebih besar ketika dikeluarkan dari nozzle roket. Bahan additif seperti garam atau sabun dapat ditambahkan kedalam air untuk mendapatkan efek dorongan yang lebih besar. Untuk membuat sebuah roket model, sangat mudah dan sederhana. Hanya membutuhkan bahan-bahan yang mudah diperoleh yaitu berupa botol plastik kosong bekas air bersoda kapasitas 1500 ml (sebanyak 6 buah), kertas

karton, double tape, gunting, selotip besar, jangka ukur, penggaris, pulpen/pensil dan pisau cutter. Bagi siswa SMA/SMK/MA yang berminat untuk ikut serta dalam lomba dapat mengikuti pelatihan gratis pembuatan roket air Selasa (27/7) mulai pukul 08.00 di PCC. Untuk Informasi lomba dan pendaftaran dapat menghubungi Ali Syah Rizal, Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (BAPPEDA) Kota Pontianak Jl. Zainuddin No. 5 Pontianak, Telp. 0561-7008899 atau 0561734294. (ser)

bertindak secara lebih serius agar penularannya bisa dicegah sedini mungkin sehingga dalam kesehariannya tidak ada lagi masyarakat Kalbar yang tertular HIV/AIDS. Pembentukan KPA di kabupaten dan kota tersebut mengacu pada Peraturan Presiden 75 Tahun 2006 tentang KPA. Kebutuhan KPA sepertinya sangat diperlukan sebagai

upaya mempermudah KPA dalam melakukan koordinasi serta sosialisasi kepada masyarakat, serta menyadarkan dengan penanggulanagn penyakit yang menyebabkan kematian tersebut. Cornelis yang juga sebagai Ketua Umum KPAD Kalbar tersebut mengharapkan Kalbar bisa terbebas dari HIV/AIDS. (sgg)

Segera Bentuk KPA Daerah

PONTIANAK – Gubernur Kalimantan Barat Cornelis beberapa waktu lalu meminta agar setiap pemerintah kabupaten/ kota yang belum punya komisi penanggulangan HIV/AIDS agar segera membentuk KPA segera. Mengingat pertumbuhan yang begitu pesat berkaitan dengan HIV/AIDS pemerintah propinsi

Prioritaskan Global

Sambungan dari halaman 17

waktu lalu. Di samping itu, tambah Christiandy, pemerintah Kalbar akan mengembangkan fungsi pemasaran dan Infrastruktur yang komprehensip. Dengan mengembangkan pasar real estate serta lapangan pekerjaan teknologi, ditambah dengan investasi dibidang Infrastruktur seperti listrik, air bersih, transportasi,

serta pelabuhan laut. Tak hanya itu, Christiandy menjelaskan, pihaknya juga tengah mempersiapkan strategi Propinsi untuk integrasi ekonomi Internasional, dengan mengembangkan rencana integrasi disemua level Pemerintahan, meningkatkan hubungan kerjasama bilateral dan multilateral, meningkatkan komitmen investasi secara efektif, serta

memperbaiki sistem hukum untuk memenuhi persyaratan integrasi antara investor dan pemerintah. “Kita masih melakukan kajian investasi secara menyeluruh, sebagai akibat dari perkembangan investasi di Kalimantan Barat, sehingga kebijakan yang akan diambil oleh Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat dapat tepat sasaran,” pungkas Christiandy.(wah)

Batas Negara Tertinggal Sambungan dari halaman 17

perjalanan ke Badau, Kabupaten Kapuas Hulu untuk mengikuti Rakornas Perbatasan. Kedatangan menteri yang di dampingi oleh Deputi PDT Bidang Pengembangan Sumber Daya, Djamaludin dengan menggunakan helikopter Polda Kalbar. Helmi disambut langsung oleh Bupati Sintang Milton Crosby, unsur muspida Sintang seperti Kapolres Sintang AKBP Firli R Samosir, Dandim 1205 Sintang Letkol Inf Hendri Batara, Ketua Pengadilan Negeri Sintang Ramses Pasaribu dan Kepala Kejasaan Negeri Sintang. Helmi menambahkan, salah satu program kementerian PDT adalah menempatkan pembangunan daerah di kawasan perbatasan menjadi salah satu priotitas. Walaupun pada pebeberapa titik, pembangunan perbatasan Kalbar lebih bagus bila dibandingkan Malaysia. Contohnya, PPLB Aruk, namun Malysia belum siap. Akan

tetapi masih banyak daerah yang memerlukan sentuhan pembangunan, “Memang ada beberapa daerah yang memerlukan perhatian, untuk itulah kita akan melakukan upaya percepatan pembangunan. Salah satunya melalui usulan pembangunan jalan paralel perbatasan mulai dari Sambas, Bengkayang, Sanggau sampai Kapuas Hulu,” bebernya. Menjawab p er tanyaan wartawan mengenai apa upaya yang dilakukan PDT menyusul belum ditetapkannya titik nol di perbatasan Sintang-Malaysia sampai saat ini, Helmi mengatakan bahwa penentuan itu masih menunggu hasil pembahasan Sosek Malindo. “Kita masih menunggu perkembangan itu dan kementerian PDT tetap stand by menunggu hasil tersebut. Walaupun demikian, kita tetap konsen mengupayakan percepatan pembangunan di kawasan perbatasan. Pembangunan kawasan perbatasan tidak cukup dengan

peningkatan keamanan, tapi harus diimbangi dengan percepatan pembangunan ekonomi,” bebernya. Bupati Sintang Milton Crosby mengatakan, untuk membangun kawasan perbatasan dan daerah tertinggal, kementerian PDT akan membantu sektor perkebunan setiap tahun. “Tahun 2011 nanti akan kita rancang pembangunan perbatasan dengan lebih baik yang di sesuaikan kondisi anggaran dari pusat dan APBD. Dalam pemberian bantuan ini, kementerian PDT lebih fokus pada pembangunan ekonomi rakyat,” jelasnya. Mengenai titik nol yang belum ada kepastian, Milton menuturkan bahwa Pemkab Sintang hanya bisa menunggu hasil pembahasan titik nol yang dimaksud. Sampai sekarang, pembahasan itu telah masuk dalam Sosek Malindo ke 23 atau 24. “Untuk Sintang, kita mengusulkan di Desa Jasa. Nah, sepenjang titik nol telah ditetapkan, baru border kita buka,” tukasnya. (zal)

saan dapat cepat menuntaskan setiap kasus dugaan tindak pidana korupsi. Serta penanganannya jangan berlarutlarut. Penegakan hukum mesti berjalan secara jujur. Sesuai tujuan reformasi. Sudah saatnya unsur penegakan hukum di daerah seperti kejaksaan dan lembaga kepolisian memberikan bukti keseriusan dalam penindakan kasus korupsi,” kata Indra. Indra mengatakan, para jaksa di lembaga kejaksaan untuk lebih meningkatkan kinerja dalam pemberantasan korupsi di Kota Pontianak. Dengan melakukan upaya penegakan hukum lebih progresif tanpa adanya kompromi politik kepada pihak

yang bersalah. Karena masalah korupsi merupakan unsur tindak pidana kejahatan yang luar biasa. Dan mesti dibentas sesuai ketentuan hukum. Dia menambahkan, penilaian Jari, kejaksaan selain lambat dalam penanganan korupsi, juga tidak tanggap. Atas temuan dugaan tindak pidana korupsi yang melibatkan pejabat maupun mantan. “Temuan rekaman dugaan pengaturan laporan keuangan Kota Pontianak, jaksa terkesan menutup mata. Untuk kasus besar yang menyangkut hajat ramai masyarakat kota Pontianak. Maka kita lebih memilih membawa kasus tersebut ke KPK,” kata Indra. (stm)

Mesti Serius Tangani Korupsi “Menjadi duta lingungan ialah keinginan saya. Ke depannya saya akan mejalankan tugas saya dan membantu pemerintah dengan program yang sudah dibuat. Saya akan berusaha lebih banyak terjun ke lapangan, terutama ingin menerapkan lagi budaya penghijauan kepada masyarakat,” ujarnya. Dengan terpilihnya ia sebagai duta Lingkungan tentu saja sosialisai tentang lingkungan yang akan digalakkannya terlebih dahulu, mulai dari anakanak hingga orangtua. Anak dari pasangan Yosafat Herkulanus dan Lia Muliawati ini menyenangi dunia lingkungan karena keinginan kuatnnya

mencintai lingkungan. Apalagi melihat beberapa temannya yang terpilih memotivatornya untuk berjuang dan mengikuti pemilihan duta lingkungan tersebut. Pemilihan yang berlangsung dari pukul 19.00-00.30 ini merupakan agenda tahunan. Dimana pemilihan ini diharapkan mampu membawa Kalbar dan lingkungan menjadi lebih baik lagi dan bisa membantu program pemerintah untuk mengampanyekan lingkungan hidup. Pemilihan duta lingkungan sangat pentinga untuk membantu program pemerintahan serta sebagai agen menyaluran isu global tentang lingkungan. (*)

Sambungan dari halaman 17

Indra menilai selama ini penanganan kasus korupsi di Kota Pontianak berjalan lamban. Dan menganggap kejaksaan tidak serius menangani tindak pidana korupsi. Yang melibatkan pejabat maupun mantan pejabat. Indra mencontohkan penanganan kasus dugaan tindak pidana pasar dahlia perjalanannya seperti tanpa kejelasan. Dengan lamanya penanganan. Sebab, kata dia, berlarutnya kasus Pasar Dahlia telah berjalan lebih setahun. Hingga kini belum ada jejak kapan perkara tersebut sampai ke meja pengadilan. “Kita menginginkan kejak-


24

metropolis Pontianak Post

Senin 19 Juli 2010


pro-KALBAR Pontianak Post

25

Politik

Ciptakan Keamanan PERKEMBANGAN dinamika politik seputar Indonesia, yang berdampak luas terhadap masyarakat dan bangsa serta daerah perlu kiranya diselesaikan dengan arif dan bijaksana. “Ini sering kita cermati, mendengar dan mengetahui lalu kita mencermatinya. Perlu kiranya kita selesaikan dengan arif dan bijaksana sebelum terlambat,” kata Abdul Hamid Zainudin Eksponen Pejuang 45 Abdul Hamid Zainudin kepada Pontianak Post kemarin. Ia menambahkan perlu digarisbawahi, bahwa ketika mayoritas mendukung ataupun paling tidak yang bersimpati terhadap kesenjangan lewat underbow-nya, yang berorientasi pada kesenjangannya. “Dibuktikan kekerasan yang dilakukan, dapat ditumpas oleh komponen bangsa, dan masyarakat daerah,” katanya. Dia mengungkapkan, sejarah mencatat bahwa tidak sedikit kobran di kalangan masyarakat daerah Makam Merdeka tersebar di daerah. Dan mungkin, kata dia, generasi muda sekarang ini kurang mengetahu apa yang dilakukan oleh basis kekejaman tersebut di daerah. Ke Halaman 31 kolom 5

PBB

Penting Buat Daerah Sekda Kota Singkawang H. Suhadi Abdullani mengatakan PBB (Pajak Bumi Bangunan) mengandung makna yang besar dalam menuju tingkat partisipasi yang luas dari masyarakat, yang memiliki filosofi tinggi sebagai cerminan bentuk kegotongroyongan nasional dalam pembiayaan pembangunan daerah. “Jika kita kaitkan dengan titik berat peSuhadi Abdullani nyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan khususnya Pemerintah Kota, sudah sewajarnya setiap daerah itu menggiatkan sumber-sumber penerimaan yang menjadi andalan di daeahnya,” kata mantan Kepala Bappeda Kota Singkawang ini. Tegasnya, apalagi di otonomi ini, setiap daerah dihadapkan pada masalah keterbatasan dana. Oleh karena itulah, menurut dia, kesemuanya bermuara pada semakin diperlukannya sumber-sumber dana untuk Ke Halaman 31 kolom 6

Desa

Dorong Pemekaran PEMDA dan DPRD diharapkan segera merespon aspirasi masyarakat mengenai pemekaran desa dan kecamatan. Karena bagi sejumlah daerah, pemekaran bukan lagi sekedar keinginan, namun sudah kebutuhan. “Informasi yang saya dapatkan bahwa sudah ada beberapa usulan kepada Pemda melalui pihak kecamatan dalam rangka pembentukan desa baru. Jika usulan ini Yohanes A Wijaya tidak segera direspon dan ditindaklanjuti maka dapat berdampak terhadap kepercayaan publik kepada pemerintahan daerah. Oleh karena itu, saya berharap bahwa pihak DPRD juga aktif merespon pemekaran desa yang telah ada selama ini,” ujar Yohanes Andriyus Wijaya SE, politisi PKPB dan juga mantan anggota DPRD Sanggau ini. Menurutnya, jika dimungkinkan, aspirasi pembentukan desa itu bisa dijadikan sebagai Ke Halaman 31 kolom 6

Senin 19 Juli 2010

Keluarga Kerajaan Tak Mau Campur Polemik GK dan Golkar KETAPANG—Polemik yang terjadi antara Gusti Kamboja yang juga Ketua Umum Ikatan Keluarga Kerajaan Matan Tanjungpura (IKKRAMAT) dengan DPD Partai Golkar Ketapang murni urusan politik. Ikkramat tidak ingin digiring ke ranah politik.

Anthony Suwandi

Bahkan Ikkramat menegaskan tidak ada wacana pencabutan gelar Kyai Mangku Negeri yang disandang Bupati Ketapang saat ini Morkes Effendi. Hal tersebut diungkapkan Koordinator Bidang Pengerahan Massa Ikatan Keluarga Besar Kerajaan Matan Tanjungpura (IKKRAMAT), Uti Welly Zain, saat memberikan press release kepada wartawan Minggu (18/7) kemarin.

Ia menyatakan Ikkramat tidak akan mencampuri polemik antara Ketua Umum Ikkramat Ir H Gusti Kamboja dengan DPD Partai Golkar Ketapang. Sebab sebagai organisasi yang menaungi keluarga besar Kerajaan Matan Tanjungpura, Ikkramat tidak bisa mencampuri urusan politik sebagaimana tertuang dalam Pasal 5 Anggaran Dasar IKKRAMAT. “Apa yang terjadi antara Gusti Kamboja – DPD Partai Golkar Ketapang diluar urusan dan tanggungjawab Ikkramat,” tegasnya. Ke Halaman 31 kolom 1

Tak ada wacana pencabutan gelar Kyai Mangku Negeri yang disandang Bupati Morkes Effendi. Uti Welly Zain

Ketapang Zona Merah BNN: Transit Narkoba dari Jawa

Pekan Ini Gelar Perkara Makalah HK SINGKAWANG-Pekan ini, Polda Kalimantan Barat memastikan akan menggelar perkara terkait dengan makalah Hasan Karman, yang dilaporkan oleh DPD KNPI Singkawang, beberapa bulan lalu. Kepastian itu diungkapkan Ketua DPD KNPI Singkawang, Moh Qadrie AS kepada Pontianak Post, setelah memperoleh informasi dari ketua tim penyidik, Kompol Ahlil dari Polda Kalbar. “Tadi (kemarin) Ketua Tim Penyidik Polda Kalbar, menelepon Bendahara DPD KNPI Singkawang, Charles Lantu S Sos. Charles ditelpon Kompol Ahlil. Ahlil bilang, pekan ini akan digelar perkara makalah Hasan Karman,” kata Qadrie kepada Pontianak Post, kemarin. Menurut dia, dengan diberitahukannya perkembangan kepada DPD KNPI Singkawang, berarti Polda Kalbar serius menanggani masalah tersebut. “Ada yang menyebutkan, Polda Kalbar tidak akan berani melakukan itu (mengusut). Sebab, yang dilaporkan adalah Hasan Karman. Dia sebagai wali kota, memiliki finansial yang cukup dan jaringan yang luas, sehingga Polda Kalbar enggan. Tapi, terbukti, Kapolda Kalbar melakukan pengusutan tanpa melihat latarbelakang yang diusut. Siapa pun di mata hukum adalah sama,” kata Qadrie. Dia terus memberikan apresiasi kepada Kapolda Kalbar yang terus intens melakukan penyelidikan dan memberitahukan perkembangan perkara yang dilaporkan. Guna menindaklanjuti akan digelar perkara oleh Polda Kalbar, kata Qadrie, hari ini dia akan mengirim berkas laporan Polda Kalbar itu kepada Kapolri, Satgas Mafia Hukum, Kompolnas serta PPATK. “Kita akan sampaikan ke Kapolri dan lembaga lainnya, besok (hari ini). Hal ini dimaksudkan tidak ada celah bagi Hasan Karman untuk

KETAPANG—Kasat Reskrim Polres Ketapang AKP Ongky Isgunawan mengatakan Kabupaten Ketapang masuk dalam jalur peredaran Narkotika dan Psikotropika Nasional. Yang ditetapkan Badan Narkotika Nasional (BNN). Ketapang pun merupakan zona merah peredaran barang haram tersebut. “Ketapang ini jalur transit dari Jawa maupun ke Jawa. Sayangnya perhatian BNK untuk mendukung pemberantasan masih jauh dari harapan. Terbilang sangat minim,” ungkapnya kepada wartawan baru-baru ini. Bahkan Ongky mengatakan BNK perannya belum maksimal. Polisi mengaku kesulitan jika akan melakukan pembuktian terhadap barang bukti. Karena selayaknya, BNK memiliki alat-alat laboratorium untuk memeriksa Narkotika dan Psikotropika. “Disini agak kurang untuk sarana dan prasarananya. BNK juga belum berjalan maksimal. Kita berharap agar BNK bisa turut serta dalam Ke Halaman 31 kolom 1

Suhu Memanas, Jangan Terprovokasi Pasca Pemilukada Putaran Dua HENDI/PONTIANAKPOST

KERANJANG: Seorang perajin keranjang bekerja di tokonya di Pemangkat. Permintaan keranjang meningkat saat musim panen atau tangkapan nelayan melimpah.

Dulhadi Bersahabat dengan Benjolan Sekujur tubuhnya dipenuhi benjolan sebesar biji kelereng. Abdul Hadi warga Dusun Buduk Sempadang, Desa Sungai Daun ini sudah tiga puluh tahun hidup dengan benjolan dari kepala hingga kaki.

Ke Halaman 31 kolom 1

Hendy Erwindi – Selakau

Rusunawa dan BLK Entikong Tak Berfungsi

Ke Halaman 31 kolom 1

Kavling Masjid Raya Singkawang Laris Manis

Di rumahnya yang sangat sederhana Dulhadi tinggal bersama istri dan tiga

SANGGAU - Dua infrastruktur yang dibangun di Entikong yakni Balai Latihan Kerja (BLK) dan Rumah Susun Sederhana Sewa (Rusunawa) belum dapat difungsikan sebagaimana mestinya. Hal ini dikemukakan staf ahli Bupati, Drs Edy Sumantri MM. “Keberadaan BLK merupakan peluang bagi daerah dalam menyiapkan TKI terampil yang dapat dipekerjakan ke negara tetangga. Sejauh ini BLK tersebut belum dapat dimanfaatkan secara optimal, pasalnya belum ada kejelasan pengelolaan. Karena itu, harapan kita pengelolaannya dapat diserahkan pada pemerintah kabupaten,” ujar mantan Sekwan DPRD Sanggau

Ke Halaman 31 kolom 1

Ke Halaman 31 kolom 1

SEJAK diluncurkan beberapa pekan lalu, ternyata tanah kavling yang dijual untuk memperluas kawasan Masjid Raya Singkawang terus bertambah. Berikut nama pembeli dan jumlah kavling yang dibeli; R. Hasan Karman, SH, MM ; Singkawang : 5 kavling H. Bul Hasan ; Singkawang : 1 kavling Drs. H. Eddy R Yacoub, Msi ; Singkawang : 4 kavling H. Mastur : Singkawang : 1 kavling Mulyadi Kamal (Sklg) ; 3 kavling Indra Pribadi, SE ; Singkawang ; Ke Halaman 31 kolom 6

KETAPANG—Suhu politik yang kian menunjukkan kecenderungan memanas pasca pilkada putaran dua membuat masyarakat jangan mudah terprovokasi. Kapolres Ketapang AKBP Badya Wijaya Kapolres SH mengimbau agar seluruh masyarakat Kabupaten Ketapang tetap menjaga keamanan dan ketertiban sehingga Ketapang tetap kondusif “Pascapilkada ini kita berharap masyarakat jangan mudah terprovokasi oknum tak bertanggungjawab. Ketapang sudah Badya Wijaya

BENJOLAN: Dulhadi dengan ribuan benjolan di tubuhnya.

CUKUP sulit mencapai rumah Dulhadi sapaan Abdul Hadi. Jalan desa menuju ke sana sebagian rusak.

HENDI/PONTIANAKPOST

bIDIK Cuaca Ekstrim Ganggu Aktivitas Nelayan

Tak Melaut, Harga Ikan Segar Melambung Tak menentunya cuaca sepekan terakhir ini berdampak pada kehidupan para nelayan di wilayah pesisir Kabupaten Ketapang. Cuaca ekstrim yang berubah mendadak, sangat menakutkan buat nelayan tradisional saat mencari ikan. Hari Kurniathama, Ketapang

SRIWANTO WINARNO

KAYU BAKAR: Meski program elpiji terus digencarkan, sebagian warga di daerah masih menggunakan kayu bakar untuk memasak.

AKTIVITAS nelayan pu terganggu. Melihat iklim yang tiba-tiba berubah memuat mereka putar haluan menuju daratan atau ‘’bersembunyi’’ di balik pulau-pulau kecil. Tetapi ‘’kucingkucingan’’ dengan alam, membuat mereka kesal. Cuaca yang tak diprediksi, mereka pun lebih memilih tidak melaut. Tak melaut, resiko ada di pembeli. Harga ikan pun kontan melambung.

HARI/PONTIANAKPOST

TRADISIONAL: Nelayan tradisional sedang menangkap ikan. Tak berani ke tengah saat cuaca buruk.

Hanya nelayan besar, dengan peralatan modern yang berani mengaringi laut yang konon sekarang tengah banyak ikan.

Seperti yang dialami nelayan di Kecamatan Muara Pawan. Jakpar, 39 tahun, nelayan di Tanjung belandang Kecamatan Muara Pawan mengatakan,

biasanya di bulan Juli ini masuk musim kering tetapi tahun ini cuaca berubah tak menentu. ”Sekarang musim hujan terkadang mendadak angin besar. Harusnya kalau dulu, masa-masa sekarang adalah musim kering,” katanya, baru-baru ini. Perubahan cuaca mendadak tahun ini, berpengaruh pada perolehan hasil tangkapan para nelayan. Kebanyakan para nelayan di Muara Pawan menangkap ikan menggunakan alat tangkap belat. Alat tradisional yang terbuat dari rotan ini dipasang pada bulan Mei sampai Desember di lautan. Namun musim yang tak menentu banyak belat rusak akibat cuaca sehingga belat harus diganti. Akibatnya hasil tangkapan tak maksimal. “Kalau tangkapan ikan tak Ke Halaman 31 kolom 1


PINYUH & NGABANG

26 landak

Lauw Pengkun Safari Isra Miraj di Landak Mubaligh besar asal Jakarta Lauw Pengkun atau nama Islamnya Prof. Dr. K.H Mahmud Yunus, 17-21 Juli 2010 melakukan kegiatan safari Isra’ Miraj Nabi Muhammad SAW di Kabupaten Landak. Rencananya, Sekjen Gema Persatuan Islam Tiong Hoa Indonesia (PITI) se Indonesia ini, akan melakukan safari berakhir di Masjid Retok Kecamatan Sebangki, Kabupaten Landak 21 Juli 2010. Demikian dikatakan Koordiantor Safari Isra’ Miraj Nabi Muhammad SAW Tahun 2010 Kabupaten Landak H. Anyi Sugianto, kepada awak koran ini, Minggu (18/07/10), kemarin sebelum berangkat menuju Desa Jatak. Anyi Sugianto menyatakan, kegiatan Safari Isra’ Mi’ raj Nabi Muhammad SAW kerjasama dengan Pemerintah Kabupaten Landak. Maka dari itu, katanya, atas nama muslim Kabupaten Landak, banyak mengucapkan terima kasih kepada Bupati Landak DR. Drs. Adrianus AS, M.SI, atas kerjasama yang telah diberikan. Ketua PITI Kabupaten Landak ini juga menyampaikan, tujuan dari kegiatan ini tidak lain untuk mempererat tali silahturahmi antar umat Islam khususnya dan antar umat beragama umumnya. Anyi Sugianto menambahkan, adapun tempattempat yang sudah dikunjunggi Lauw Pengkun pada tanggal 17 Juli 2010 di Masjid Pahuman Kecamatan Sengah Temila. “Di masjid ini, anemo masyarakat datang untuk mendengarkan ceramah sangat tinggi, terbukti masjid dipenuhi umat muslim Pahuman, Senakin, Sidas,” katanya. Kemudian pada tanggal 18 Juli 2010 ceramah di Masjid Jatak Kecamatan Menyuke dan malam harinya di Masjid PTPN 13 Ngabang Kecamatan Ngabang. Masuk tanggal 19 Juli kembali melakukan ceramah di Kuala Behen Kecamatan Kuala Behe dan Masjid Temoyok Kecamatan Air Besar. “Tanggal 20 Juli 2010, kami terus melakukan perjalanan menuju Masjid Sebirang dan Masjid Balai Peluntan Kecamatan Jelimpo. Dan hari terakhir tempat yang dikunjunggi yakni tanggal 21 Juli 2010, di Masjid Retok Kecamatan Sebangki,” tukasnya. (wan)

Prof. Dr. K.H Mahmud Yunus (tengah), diapit H. Anyi Sugianto (kanan), Ketua PITI Kabupaten Landak. PENETAPAN HARGA TANDAN BUAH SEGAR (TBS) Hasil Rapat Tim Pengkajian dan Kesepakatan Penetapan Harga TBS Kelapa Sawit Produksi Petani Kalbar Bulan JULI 2010 PaTOkan HaRGa / kG TBS kElaPa SaWIT PROdUkSI PETanI kalBaR SBB : • Umur Tanaman 3 tahun Rp. 942.96,• Umur Tanaman 4 tahun Rp. 1.014.58,• Umur Tanaman 5 tahun Rp. 1.088.34,• Umur Tanaman 6 tahun Rp. 1.126.40,• Umur Tanaman 7 tahun Rp. 1.165.36,• Umur Tanaman 8 tahun Rp. 1.203.41,• Umur Tanaman 9 tahun Rp. 1.242.37,• Umur Tan. 10 s/d 20 tn Rp. 1.281.86,Harga Kernel/Kg : Rp. 3.422.73,- (tidak termasuk PPN) Indeks “K” : 84.18 % TIM PENETAPAN HARGA PEMDA TINGKAT I KALBAR

Harga CPO/ Kg Rp. 6.360.61 (tidak termasuk PPN)

Pontianak Post

Senin 19 Juli 2010

Banjir Rusak Jalan Provinsi

hamdan pontianakpost

RUSAK: Jalan provinsi pasar Anjongan rusak parah akibat banjir. Perlu segera diperbaiki.

Pelaksana Proyek Pasang Baja Jalan Provinsi Diperbaiki MEMPAWAH- Janji Bina Marga Dinas Pekerjaan Umum Kalbar untuk memperbaiki jalan provinsi depan Asrama Kodim (asdim) Mempawah ditepati. Kali ini perbaikan dilakukan pihak pelaksana proyek pemasangan besi baja. Sebab, pasca pekerjaan itu, kondisi Asdim memang labil. Kendati beberapa kali sudah dilaksanakan perbaikan, namun jalan provinsi itu mengalami penurunan. Janji untuk segera memperbaiki jalan yang sudah mengalami keretakan, turun dan miring itu disampaikan Kepala satuan Kerja (Satkar) SMPT Bina Marga Dinas PU Provinsi Ir Raidil Ramsi MT, ketika mendampingi Bupati Pontianank meninjau langsung kerusakan jalan tersebut beberapa waktu lalu. |”Ini presmayor (kerusakan akibat kondisi alam-red). Kita masih tungguan hasil penelitian pihak Tekhnis Untan. Maunya kita jalan itu tetap dikerjakan kerusakanya sambil menunggu hasil penelitian itu, untuk

megatasi cara yang terbaik,” kata H yang ada, tetap akan ditinggikan Ria Norsan. hingga lalu lalang kendaraan diSambil kita menunggu evaluharapkan tidak tergganggu, sambil asi dari hasil survei Tehnis Unmencari penyebab. tan. Jalan provinsi depan asrama “Mungkinkah, dibagian bawah Kodim Mempawah itu tetap akan jalan itu ada rongga (lubuk-red), diperbaiki. sehingga pemadatanan yang di“Kita juga belum tahu persis, lakukan selama ini belum mencapenyebab beberapa kali jalan pai titik kejenuhan, sehingga begitu negara itu mengalami penurunan menerima beban berat kendaraan (terendap). terendap,” predeksinya. Ria Norsan Jika sudah diketahui penyebabJika melihat kerusakan ruas jalan nya, baru akan dibangun secara permanen,” mencapai 40 meter itu, dimungkinkan denjelas H Ria Norsan Bupati Pontianak kepada gan sistim jembatan. sejumlah wartawan. “Mungkin itu salah satu solusinya,” jelasDikatakannya, melihat kerusakan yang nya. Atau diatasi dengan cara yang ada yakni memang mengkhawatirkan bagi pengguna turap besi yang sudah condong akibat beban jalan umum itu, mungkin saja kedepannya tanah ditarik kembali. dibangun dengan sistim jembatan. Dan ituDia memastikan, melihat kondisi jalan pun melihat perkembangan lebih lanjut. Saat yang miring itu, belum dimungkinkan melihat dia didampingi anak H Ria Norsan dilakukan perubahan jalur. Kecuali, longsaat melihat dari dekat kondisi jalan yang sornya memang sudah membahayakan terendap itu. kendaraan beban berat. Mungkin saja Yang pasti, penurunan jalan provinsi yang dilakukan. pada titik tengahnya mencapai 30 centime“Kerusakan itu masih bisa diperbaiki” ter, dan mengalami keretakan diruang jalan ucap Bupati. (ham)

HARGA KOMODITI DAN PAKAN TERNAK DI PONTIANAK komoditi Doc Broiler FS/Ekor Broiler Hidup/kg Ayam Buras hidup/kg Daging Sapi/Kg Daging Babi/Kg Karkas Kambing/Kg Telur Ayam Ras/Kg Pakan Petelur Stater/Kg Pakan Petelur Grower/Kg Pakan Layer/Kg Pakan Pedaging Starter/ kg Pakan Pedaging Finisher/kg Kulit Sapi / Kg Kulit Kambing / Lembar

MINGGU KE 2JULI 2010

Harga Rp. 8.000,Rp. 23.000,Rp. 35.000,Rp. 70.000,Rp. 50.000,Rp. 70.000,Rp. 14.000,Rp. 5.700,Rp. 5.600,Rp. 4.500,Rp. 5.800,Rp. 5.700,Rp. 7.500,Rp. 20.000,-

ANJONGAN- Musim penghujan yang melanda di Kabupaten Pontianak, tak hanya menimbulkan longsor bukit Peniraman, banjir yang menenggelamkan banyak ruas jalan. Tetapi juga merusak sarana prasarana jalan Negara. Salah satu titik yang mengalami kerusakan, adalah jalan provinsi di pasar Anjongan. Jalan ditengah pasar itu berlubang dan banjir disebabkan adanya penyempitan dan penutupan saluran pembuangan. Dampaknya, air hujan yang turunnya lamban meluap kejalan hingga menenggelamkan ruas jalan ditengah pasar tersebut. Akibatnya, kerusakan sulit untuk dihindarkan. Dua anggota Dewan asal dapil Dua Pinyuh- Anjongan Tri Margomno dan Toni Antonius, sudah beberapa kali mengutarakakerusakan itu. Namun hingga memasuki pekan ketiga Juli 29010, sama sekai belum ada perhatian serius dari pemerintah provinsi. “Kerusakan itu harus secepatnya diperbaiki Bina Marga Dinas PU provinsi. Tich hanya kisaran 20 meter saja kerusakan terjadi. Musti cepat diperbaiki, jika tak ingin ruas yang lain mengalami hal serupa dan lebih fatal,” pinta Tri Margono. Karena itu jalan provinsi, semutinya memang menjadi tangung jawab Bina Marga DPU Provinsi. Bukan oleh DPU Kabupaten Pontianak. Mereka melihat, kerusakan jalan provinsi di depan Asrama Kodim mempawah yang sudah beberapa kali diperbaiki, kembali terendap, lalu diperbaiki lagi, teremdap lagi. “Masak iya sih, jalan provisi pasar Anjongan sulit sekali diperbaiki,” katanya balik bertanya. Toni Antonius menambahkan, tak hanya ruas jalan dipasar Anjongan yang diperbaiki. Tapi lubang-lubang yang menganga mulai dari Seliung Sui Pinyuh hingga Anjongan juga musti diperhatikan. Karenakondisi itu bisa mencelakai pengguna jalan, utamanya roda dua. “Kerusakan yang kecil-kecial itu musti cepat ditutupi. Kalau dibiarkan terus menerus, bisa membesar, hingga timbul korban jiwa baru direhab. Berbicara masalah banjirnya jalan provinsi di pasar Anjongan diakui Toni, karena adanya penutupan saluran saat dilakukan membangunan ruko. Akibatnya, air tak bisa mengalir hingga meluap kejalan. “Tidak berfungsi dilakukan normalisai Kepayang, jika hujan beebrapa jam saja, jalan pasar Anjongan banjir, “ nilai legislator Partai demokrat itu. (ham)

PERKEMBANGAN HARGA RATA-RATA BEBERAPA BAHAN POKOK PENTING DI KOTA PONTIANAK NO.

NAMA BARANG BAHAN KEBUTUHAN POKOK

SATUAN

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13

Beras Lokal/Kampung Beras IR64 Gula Pasir Minyak Goreng Bimoli Minyak Goreng Curah Daging Sapi Murni Daging Ayam Ras Daging Ayam Kampung Telur Ayam Ras Susu Kental Manis Bendera Susu Bubuk Putih Cap Bendera Jagung Pipilan Kering Garam Beryodium

KG KG KG LITER KG KG KG KG KG KLG 400 GR/KTK KG 250 GR/BKS

HARGA 6.375 7.250 9.250 12.000 8.875 70.500 22.250 30.500 13.800 7.975 23.925 3.875 900

KET.

Luar Negeri

Kualitas A

NO. 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26

NAMA BARANG BAHAN KEBUTUHAN POKOK Tepung Terigu Segitiga Biru Kacang Kedelai Mie Instan (Indomi Rasa Kaldu Ayam) Cabe Merah Besar (Biasa) Bawang Merah Ikan Asin Teri Kacang Hijau Kacang Tanah Ketelah Pohon Minyak Tanah Telur Ayam Kampung Cabe Keriting Bawang Putih

SATUAN KG KG BKS KG KG KG KG KG KG LITER KG KG KG

HARGA 6.950 7.250 1.175 21.500 20.250 45.500 14.500 12.000 2.375 7.000 30.600 31.750 20.750

KET.

Sumber Data : Dinas Perindag Prop. Kalbar


Pontianak Post

Senin 19 Juli 2010

pembangunan

Tanggungjawab Semua PEMBANGUNAN merupakan tanggungjawab semua pihak. Maka dari itulah Wali Kota Singkawang Hasan Karman berharap supaya program dan kegiatan pembangunan, jangan dibebankan kepada pemerintah saja. “ U n t u k mewujudkan pembangunan di Kota Singkawang itu sebenarnya menjadi tangg u n g j aw a b bersama semua Hasan Karman pihak,” katanya dalam sebuah kegiatan di Singkawang beberapa waktu lalu. Politisi Partai PIB itu mengatakan, supaya pembangunan bisa cepat terwujud, diperlukan peran serta dan kerjasama semua pihak yang meliputi, seluruh masyarakat Kota Singkawang, dunia usaha dan industri, instansi terkait dan sebagainya. “Disamping ada program Pemerintah, masyarakat itu sendiri harus mandiri,” tegasnya. Dia mengatakan, kebersamaan dalam melakukan pembangunan ini perlu diwujudkan. Tidak saling menyalahkan, dan samasama mau memikul beban dalam melakukan pembangunan. “Kita tidak saling menyalahkan, berat sama dipikul dan ringan sama dijinjing dalam mewujudkan pembangunan untuk Kota Singkawang di segala bidang,” jelas Hasan Karman. (ody)

SINGKAWANG

27

Puluhan Kapling Terjual Perluasan Masjid Raya

ODY/PONTIANAKPOST

AKRAB: Anak-anak SD sudah akrab dengan computer, agar melek tekhnologi dan menjadi SDM yang berkualitas.

Danamon Simpan Pinjam Bersihkan Pasar 54 Tahun Bank Danamon SINGKAWANG – Memperingati hari ulang tahunnya yang ke-54 PT Bank Danamon Indonesia, Danamon Simpan Pinjam SEMM Singkawang mengadakan pasar bersih, Sabtu (17/7). Kegiatan bakti sosial membersihkan pasar ini merupakan program tahunan yang sudah dua kali dilaksanakan. Kegiatan sosial dengan tema ‘Pasar Sejahtera Danamon’ tersebut juga dilaksanakan serentak di seluruh Indonesia. Di Singkawang di selenggara-

kan di Jalan Niaga dan Sejahtera. Pagi itu, mulai dari unsur pimpinan, staf, satpam sampai office boy membaur. Mereka bahu membahu dengan pasukan kuning dari UPT Kebersihan Dinas Kebersihan dan Perumahan Kota Singkawang membersihkan pasar. “Di Kalbar ada 15 Danamon Simpan Pinjam, semuanya melakukan hal serupa. Ini juga dilaksanakan di seluruh Indonesia, tahun lalu kegiatan ini memecahkan rekor MURI,” terang Unit Manager Danamon Simpan Pinjam SEMM Singkawang, Usman Arya. Sebagai wujud peduli dengan keber-

sihan, selain kegiatan tersebut Danamon juga membagikan sapu dan tempat sampah di sekitar lokasi bersih pasar. Tujuan sebenarnya agar masyarakat menjaga kebersihan. “Sudah kami bagikan sapu dan tempat sampah. Semoga dapat bermanfaat bagi warga,” kata Usman. Bakti sosial tidak hanya diberikan kepada warga dan lingkungan. Pada hari yang sama Danamon Simpan Pinjam Singkawang juga memberikan pemeriksaan kesehatan gratis kepada pasukan kuning. “Kesehatan pasukan kuning mesti terjaga. Karena mereka ujung tombak kebersihan Kota Singkawang, makanya harus tetap sehat,” tambah Usman. Lelaki berkacamata ini menjelaskan, dipusatkan di pasar karena memang sasaran nasabah Danamon Simpan Pinjam adalah pasar mikro. Dia berharap, setelah kegiatan ini dampak positifnya masyarakat mau menjaga kebersihan di masing-masing lingkungannya. “Lebih baik lagi kalau mereka mau mengampanyekan kebersihan,” tutur Usman berharap. Kepala UPT Kebersihan Dinas Kebersihan dan Perumahan Kota Singkawang,

SINGKAWANG-Kerja keras Panitia Pembebasan Lahan Kompleks Masjid Raya Singkawang membuahkan hasil. Sampai dengan Jumat malam, panitia berhasil “menjual” tanah wakaf tersebut kepada masyarakat luas. “Kita sangat bersyukur sekali, langkah yang kita tempuh membuahkan hasil. Saat ini, sudah 66-an kapling sudah dibeli oleh masyarakat,” kata Ketua Panitia Pembebasan Lahan Kompleks Masjid Raya Singkawang, Mulyadi Qamal, kepada Pontianak Post, Jumat lalu. Hadir dalam rapat itu adalah sejumlah panitia, diantaranya, Ruslan Karim, HM Nadjib, Indra Pribadi, Sujianto, Paryanto, Joni Asri, Uray Mariadi di sekertariat panitia di Hotel Khatulistiwa Singkawang. Menurut Mulyadi, tak hanya dari warga Singkawang, mereka yang bermukim di Jakarta pun juga ikut andil. “Mereka sudah memastikan. Semoga saja, Senin mereka sudah mentransper uangnya kepada rekening panitia,” kata Mulyadi. Kata Mulyadi, sejumlah pejabat pemkot sudah memastikan pembelian wakaf tersebut. “Misalnya, wakil wali kota, sekda dan lain sebagainya, termasuk sejumlah anggota dewan baik

yang tergabung dalam kepanitiaan maupun yang diluar kepanitiaan. Misalnya, Awang Ischak,” kata Mulyadi. Anggota dewan provinsi, kata Mulyadi, juga telah menyatakan kesediaannya membeli tanah kapling wakaf tersebut. Selain para pejabat, kata dia, ada juga mereka yang hanya bekerja biasa saja. “Mereka datang sendiri membeli tanah wakaf ini. Kita sangat bersyukur sekali. Semoga saja dalam waktu dekat semjua tanah wakaf ini sudah terbebaskan. Jadi, tak sampai dua tahun,” kata Mulyadi. Pada khutbah Jumat lalu, khatib di Masjid Agung Singkawang, Aus Mustafa mengangkat soal manfaat bersadekah, berinfak dan berwakaf ini. Aus Mustafa bahkan memberikan contoh kongrit di Satai, Subah Kabupaten Sambas. Seorang petani mewakafkan sawitnya untuk kepentingan agama senilai Rp150 juta. Petani ini memiliki bibit sawit sebanyak 30 ribu batang. Hanya tiga hari setelah dia mewakafkan kebun sawitnya untuk kepentingan agama, pengusaha dari luar menelpon dan membeli semua bibit sawit. Alhasil, petani ini memperoleh Rp700 juta. “Bayangkan di dunia saja, Allah telah membalas jika kita melakukannya,” kata Aus. (zrf)

HENDI/PONTIANAKPOST

BERSIH: Karyawan Danamon Simpan Pinjam Singkawang usai membersihkan pasar.

Rustam Effendi mengatakan, ini kali kedua kerjasama UPT kebersihan dengan Danamon. Peran swasta seperti ini yang sangat membantu menjaga dan menjadikan

Singkawang bersih. “Kami sangat berterimakasih kepada Danamon. Peran swasta sangat membantu pekerjaan kita membersihkan kota,” ungkapnya.(hen/pk)


SAMBAS

28

Pontianak Post

Aparatur Harus Tanggung Jawab

terigas

Kembangkan Potensi Wilayah Kekayaan alam Kabupaten Sambas cukup besar mempunyai banyak potensi yang perlu dikembangkan. Ketua DPRD Sambas Mas’ud, belum lama ini, mengatakan kurang jelinya masyarakat serta tidak ada motivasi pemerintah menyebabkan potensi belum terolah dengan baik. “Kota Singkawang terkenal dengan terasinya. Produk dari hasil kekayaan laut itu dikemas cukup baik sehingga nilainya menjadi tinggi,” katanya. Legislator Mas’ud Partai G olkar ini menyebutkan Kota Singkawang juga terkenal dengan tahu, setiap warga daerah lain yang berkunjung ke wilayah itu mencari produk tersebut. Menjadi pertanyaan, ungkap dia, mengapa Kabupaten Sambas tidak bisa seperti daerah tetangga padahal potensi wilayah cukup besar. “Ke depan perlu sebuah terobosan dan keberanian membuat program dalam mengembangkan potensi wilayah. Berawal dari tingkat terkecil yakni desa hingga kecamatan,” ungkap Mas’ud. Ia mengatakan sayang kalau potensi wilayah yang ada tidak dimanfaatkan dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat. “Semoga saja, terobosan ini dapat diprogramkan bersama-sama.” (riq)

tilik

Juara Apdesi Cup Kecamatan Tebas berhasil keluar sebagai juara pertama di kejuaraan Bulutangkis Apdesi Cup 2010 kategori Ganda Beregu Kades dan Perangkat Desa. Alfian Azizi, ketua panitia mengatakan kejuaraan ditutup Sabtu Malam (17/7). “Tim Tebas berhasil mengalahkan Sambas yang harus puas di posisi kedua dengan skor 3-1. Atas kemenangan itu, Kecamatan Tebas berhak atas piala bergilir kejuaraan bulutangkis Asosiasi Pemerintahan Desa 2010,” katanya. Ia mengemukakan pelaksanaan kegiatan ini selain meningkatkan tali silaturahmi antarpemerintah desa se Kabupaten Sambas. Selain itu, kata dia, meningkatkan kemajuan olahraga di daerah. “Kejuaraan ini dalam mencari bibit atlet bulutangkis dan sebagai ajang pemanasan menuju Porprov. Semoga saja, dunia bulutangkis di daerah ini terus berkembang,” harap Alfian. (riq) INGIN BERLANGGANAN PONTIANAK POST ? HUBUNGI : (0561) 735070 (0561) 735071

Keberadaan Tambang Liar di Paloh

Toriq/pontianakpost

TENAGA ANGIN: Masyarakat Teluk Melano (Malaysia)-yang berbatasan dengan Desa Temajuk Kecamatan Paloh (Indonesia)-menggunakan tenaga angin dalam mendapatkan penerangan listrik.

Wujudkan Satu Desa Satu Produk

TEBAS – Upaya memberantas kemiskinan di wilayah pedesaan, perlu diwujudkan satu desa dengan satu produk. Hal ini dikatakan Kepala Desa Sungai Kelambu Deni, kemarin, membicarakan potensi dalam meningkatkan pendapatan masyarakat. “Kabupaten Sambas mempunyai 184 desa dengan jumlah penduduk mencapai 500 ribu jiwa. Bila satu desa mempunyai sebuah produk, maka terdapat 184 produk unggulan berbasis potensi desa tersebut,” katanya. Ia menyebutkan Kecamatan Teluk Keramat terkenal dengan buah salak. Menurutnya, hanya perlu sedikit teknologi dalam mengemas buah itu menjadi produk bernilai jual tinggi. “Salak bisa dibuat manisan, kripik bahkan hasil perasan buah

bisa dijadikan alkohol atau cuka buah. Selama ini, potensi yang ada tidak pernah dikembangkan, padahal kalau hasil produksi perkebunan dikemas dengan baik maka nilai jual tinggi dan menjadi sumber pendapatan petani,” ungkap Deni. Pria muda ini mengemukakan hampir 30 persen penduduk di Kabupaten Sambas miskin karena pemberdayaan perekonomian desa kurang tersentuh. Dikatakannya, luas wilayah yang cukup besar sebenarnya dapat mengurangi angka kemiskinan tersebut. “Bayangkan saja, masyarakat kita masih membeli sayur dari daerah lain. Kalau masyarakat dimotivasi dan difasilitasi, saya kira kebutuhan sayur Kabupaten Sambas dapat tercukupi sendiri,” tuturnya. Deni mengatakan mengapa

Senin 19 Juli 2010

masyarakat tidak mau menanam sayur dikarenakan ketidakpastian pasar. Menurutnya, pemerintah kecamatan seharusnya proaktif mempertemukan pedagang dan petani sayur sehingga produksi serta permintaan dapat disepakati. “Seandainya hal ini sudah terlaksana dengan baik, maka pendapatan masyarakat desa akan bertambah. Perputaran uang akan lebih besar di daerah. Sebab selama ini uang kita lebih banyak keluar karena membeli barang dari luar,” katanya. Harapannya, pemimpin Kabupaten Sambas memperhatikan peningkatan perekonomian masyarakat desa dengan program riil. “Semoga saja, harapan satu desa satu produk dapat diwujudkan.” (riq)

TEBAS – Anggota Laskar Anti Korupsi Indonesia(LAKI) Kabupaten Sambas Lukman Hakim, mengatakan pertambangan pasir liar di Desa Kalimantan, Kecamatan Paloh, kemungkinan sudah berlangsung lama. Menurutnya, aparatur pemerintah desa dan kecamatan bertanggung jawab atas kerusakan lingkungan hidup di kawasan itu. “Tidak mungkin aparatur desa dan kecamatan belum mengetahui tambang pasir ilegal di wilayahnya. Karena dampak kerusakan akibat galian C itu cukup besar terhadap lingkungan,” tegasnya. Ia menegaskan aparatur desa dan kecamatan harus mempertanggungjawabkan pembiaran kerusakan itu. Apalagi, kata dia, tambang pasir dilakukan dipinggir pantai yang bisa berdampak terjadinya abrasi. “Kami mengharapkan bukan hanya para pelaku penambang liar yang ditindak. Namun, aparatur desa dan kecamatan yang melakukan pembiaran juga diusut secara hukum,” ungkap Lukman. Mantan Kades ini mengatakan sebagai aparatur pemerintahan bila berdalih galian C un-

tuk pembangunan seharusnya mereka menuntun para pelaku penambang liar mengurus izin. Menurutnya, terjadi pembiaran itu bisa terindikasi pungutan liar baik di desa dan kecamatan. “Jika ingin menjadikan hukum sebagai panglima, maka penegakan aturan jangan setengah hati. Usut semua yang terindikasi terlibat dalam pertambangan pasir liar di wilayah tersebut,” ungkapnya. Kepala Seksi Pembinaan Umum dan Perizinan Satuan Polisi Pamong Praja Razia Arfianto mengatakan telah mengambil tindakan penertiban tambang liar di bibir pantai Desa Kalimantan tersebut. “Atas tindakan penambang liar, petugas masih memberikan peringatan. Ada pun penambang bernama Aspandi Umran yang diberikan peringatan ini menyatakan bersedia menghentikan kegiatan galian C,” jelasnya. Menurutnya, petugas di lapangan meminta penambang membuat surat pernyataan. Dikatakannya, apalagi yang bersangkutan masih melakukan aktivitas galian maka akan diproses secara hukum. “Penambang dapat dijerat dengan Perda No. 14 tahun 2002 tentang retribusi izin pertambangan. Selain itu, dikenakan dengan Perda No. 3 tahun 1998 tentang pajak galian C,” kata pria berkumis tebal ini. (riq)

Aplikasikan SIAK Hanya Perlu Rp 2 Miliar

SAMBAS – Ketua Komisi C DPRD Sambas Erwin Saputra mengatakan mengaplikasikan Sistem Informasi Administrasi Kependudukan (SIAK) hanya memerlukan biaya Rp2 miliar. Menurutnya, hal ini pernah diajukan penganggarannya tetapi ditolak. “Program pembuatan KTP dan akta kelahiran gratis sama saja bohong. Karena biaya yang dikeluarkan masyarakat untuk ke ibukota kabupaten lebih besar,” katanya kemarin. Ia menyebutkan biaya transportasi ke ibukota kabupaten tentu saja memberatkan warga.

Dikatakannya, bila titip dengan aparatur desa atau camat maka alat pengenal kependudukan itu baru diterima masyarakat selama berhari-hari atau berbulanbulan. “Sebab petugas kecamatan atau desa akan menumpukkan dulu berkas pembuat KTP atau akta kelahiran supaya tidak berat diongkos. Dampak tidak ada sistem online SIAK di kecamatan menyebabkan masyarakat tidak mempunyai alat pengenal,” tegas Erwin. Politikus PDI Perjuangan ini mengemukakan biaya Rp2 miliar untuk pengadaan perangkat

lunak. Sebutnya, yakni menambah server di kantor catatan sipil dan membeli perangkat untuk di kecamatan. “Kami mengajukan tahap awal supaya pembuatan KTP dan akta kelahiran per rayon dulu. Setelah ada dana baru dilebarkan pelayanan itu ke seluruh kecamatan,” paparnya. Menurutnya, kalau daerah jalur sutera tidak ada kendala online mulai dari Selakau hingga Teluk Keramat. Erwin menegaskan bagi Kecamatan Sajingan dan Paloh bisa dibantu melalui radio dapat menyampaikan data. “Sekarang data kependudu-

kan Kabupaten Sambas masih abu-abu. Karena masih banyak masyarakat mempunyai KTP ganda. Kondisi ini dalam perhelatan pemilihan umum menjadi momok yang selalu disengketakan,” tutur Erwin. Anggota DPRD Sambas Anwari menyesalkan sulitnya pemerintah daerah mengimplementasikan program KTP dan akta kelahiran gratis dengan pelayanan lebih dekat kepada masyarakat. Dikatakannya, teknologi sekarang sudah makin canggih supaya dimanfaatkan. “Pembelian perangkat ini hanya sekali untuk penggunaan

puluhan tahun. Bila kita mau sebenarnya sejak lima tahun lalu SIAK sudah dapat diaplikasikan,” tegasnya. Ia mengungkapkan terjadi pertentangan ketika nanti ada penertiban kepemilikan KTP. Menurutnya, karena pelayanan masih jauh kepada masyarakat sehingga mereka tidak mau mengurus. “Kami berharap tahun depan pendekatan pelayanan pembuatan akta dan KTP makin dekat kepada masyarakat. Terutama dalam memudahkan SIAK dilaksanakan di Kabupaten Sambas,” ungkapnya. (riq)


Pontianak Post

Senin 19 Juli 2010

KETAPANG

29

Jelang Puasa Harga Telur Terus Naik

POTRET

Peranan Saksi di MK DALAM sebuah proses demokrasi, setiap orang punya hak untuk melakukan gugatan apabila keputusan yang dilakukan dianggap tidak seauai kehendak. Muhaiyan Siddiq, Sekretaris Umum DPC Partai RepublikaN Ketapang, mencontohkan Keputusan KPU dalam penetapan Pemilukada yangberlangsung menimbulkan ketidakpuasan pihak YM. Atas putusan tersebut tentu saja hak sesorang melakukan gugatan mencari kebenaran melalui jenjang MK. Muhaiyan Siddiq “Karena negara kita menganut azas negara hukum, untuk itu hormatilah seseorang yang merasa kurang puas, menempuh melalui jalur ke MK, tentu saja proses dilakukan tersebut atas dasar-dasar bukti kongkrit dan tanpa ada rekayasa,” ujar Ketua Tim Tindependen Oke yang Pemilukada Putaran Pertama mengusung Calon Bupati dan Calon Wakil Bupati, Drs Ismet Siswadi dan Suhermansyah SH. Ia menyebutkan tidak kalah penting ketika menampilkan setiap saksi di MK dalam kesaksian untuk pembuktian. Muhaiyan yang sempat jadi saksi pada persidangan MK bulan Juni 2010 menyebutkan saksi adalah kunci untuk menegakkan suatu kebenaran di persidangan majelis. Setiap saksi yang bersaksi di MK, sebelum melakukan tugas sebagai saksi sudah diangkat sumpah sesuai dengan kepercayaan masing-masing saksi tersebut. Apabila saksi melakukan sumpah palsu dan keterangan palsu, maka ancamannya pidana. Hal tersebut telah tertuang di KUHP pada Bab IX pasal 242 (1) Barang siapa dalam hal-hal dimana undang-undang menentukan supaya memberikan keterangan di atas sumpah, atau mengadakan akibat kepada keterangan yang demikian, dengan sengaja memberi keterangan palsu diatas sumpah baik secara lisan maupun tulisan, olehnya sendiri maupun oleh kuasanya yang khusus ditunjuk untuk itu, diancam dengan pidana penjara paling lama tujuh tahun Kemudian pada bab XII tentang pemalsuan surat pasal 263(2) barang siapa dengan sengaja memakai surat yang isinya tidak benar atau dipalsukan, seolaholah benar dan tidak dipalsukan, diancam jika pemakaian surat itu dapat menimbulkan kerugian, karena pemalsuan surat dengan pidana paling lama enam tahun. (ndi)

Andi Chandra/Pontianak Post

BERMAIN: Usai pulang sekolah, siswa SD di Kecamatan Sukadana, biasanya bermain seperti ini di pinggir jalan. Perlu perhatian guru maupun orang tua mengingat aktivitas di jalanan tersebut bisa membahayakan mereka.

Penyandang Cacat Berat Peroleh Bantuan KETAPANG-Sebanyak 59 orang penyandang cacat berat di Ketapang, menerima pemberian bantuan dana jaminan sosial. Menurut Didik Haryadi, Kasi rehabilitasi Sosial, Dinas Sosial, Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Ketapang, jaminan sosial ini merupakan salah satu bentuk perlindungan sosial untuk mnjamin seluruh rakyat agar dapat memenuhi kebutuhan dasar hidupnya yang layak. “Program ini masih dalam tahap uji coba. Mereka yang mendapat bantuan adalah penderita cacat dengan kategori penyandang cacat berat sehingga kecacatannya tidak melaksanakan aktivitas sehari-hari, dan sepanjang hidupnya sangat tergantung dengan bantuan orang lain,” tegas Didik Haryadi. Dalam pemberian bantuan ja-

minan sosial bagi penyandang cacat berat, jelas dia, penyalurannya melibatkan Kantor Pos Indonesia. Bantuan itu langsung disalurkan pihak Pos ke rumah penyandang cacat. “Selain itu dilibatkan juga pendamping,” ungkapnya. S e mentara itu, Hadjery Oktaviandy SH, salah satu pendamping program p e m berian Didik Haryanto bantuan Jaminan Sosial bagi penyandang cacat berat, menerangkan kreteria penyandang cacat berat ini salah satunya kecacatannya sudah tidak dapat direhabilitasi.

Selain itu, penyandang cacat tak dapat melakuan sendiri aktivitas sehari-hari, seperti makan seperti makan, minum, mandi dan sebagainya (selalu memerlukan bantuan orang lain), serta memiliki kartu jaminan sosial yang disahkan Departemen Sosial. Bantuan itu diberikan senilai Rp 300 ribu per bulan. Dengan harapanagar terpenuhi kebutuhan hidup secara wajar penyandang cacat berat. Program melalui Departemen Sosial RI ini, katanya, disalurkan oleh Pos Indonesia. Diterangkan Hadjery Oktavindy bahwa dalam bantuan penerimaan dana jaminan sosial bagi penyandang cacat berat ada beberapa tahapan yang dilakukan. Mulai dari sosialisasi program, pendataan, penetapan penerima bantuan, maupun mekanisme penyaluran. “Demikian juga program pendampingan juga dilakukan,” pungkasnya. (ndi)

KETAPANG-Menjelang puasa yang tinggal beberapa pekan lagi, harga telur di pasaran Ketapang mulai merangkak naik. Menurut informasi yang diperoleh, hal tersebut karena meningkatnya permintaan masyarakat terhadap telur. Salah satu agen penyalur telur di Ketapang, Accu, mengatakan harga telur naik bervariasi, yaitu tergantung kecil dan besar telor.Yang besar ukurannya, kata dia, harga semula Rp 800 naik menjadi Rp 1500. “Ini yang kami jual stok lama dan diperkirakan harga telur akan naik lagi bulan depan,”ungkapnya, kemarin. Menurutnya saat ini permintaan masyarakat akan telur cukup tinggi, dan harga pakan ayam juga naik, sehingga harga telur mengalami kenaikan. “Apalagi pasokan telur kami dari Singkawang melalui ruas jalan Telok batang Rasau Jaya,” jelasnya. Dikatakannya saat ini ruas jalan Ketapang-Telok Batang banyak yang r usak dan oleh masyarakat dibuatkan miting-miting untuk lewat. Mitingan merupakan pungutan uang oleh masyarakat terhadap pengguna jalan. “Biaya miting di jalan yang harus dikeluarkan sebesar Rp 300 ribu sehingga menambah beban angkutan yang harus ditanggung,” paparnya. Lain halnya di agen, Dit-

ingkat pengecer kenaikan harga telur juga bervariasi dari harga Rp 900 naik menjadi Rp 1.200. ”Kami toko pengecer mengambil keuntungan Rp 100 rupiah perbutie,” kata Marto salah satu pedagang ecer di Jalan Brigjend Katamso Kelurahan Sukaharja Ketapang. Sementara pedagang yang lainnya, Abu, mengatakan rata-rata harga barang naik, mulai dari beras, gula pasir, mie instan, kacang tanah, rokok termasuk pakan ayam. “Pakan ayam saja naik semula Rp 258.000 perkarung naik menjadi Rp 262.000 perkarung,” katanya.Tak hanya telur yang mengalami kenaikan, daging ayam di pasar Rangge Sentap juga ikut mengalami kenaikan dari harga Rp 25.000 perkilo gram naik menjadi Rp.30.000 perkilogram. “Daging ayam di pasok dari ketapang sendiri, dan tidak mendatangkan dari luar,” katanya. Ia berharap a ga r Pe m e r i nt a h d a p at membuat kebijakan yang tepat untuk masyarakat untuk mengimbangi kenaikan harga barang kebutuhan pokok. ” Ka m i b e rha ra p a ga r Pemerintah menciptakan lapangan pekerjaan bagi masyarakat, sehingga kesejahteraan meningkat dan kami s ebagai pedagang mendapatkan manfaatnya karena jualan kami laku,” tandasnya. (har)

Berdayakan Atlet Lokal, Besarkan Olahraga KETAPANG–Gaung Porprop X 2010 di Pontianak, mulai menggeser wacana hangatnya iklim Politik di Ketapang. Pembicaraan Pemilukada pun surut seiring sejuknya musim penghujan di Tanah Kayong. Wacana Porprov X di Pontianak, kini sudah dibicarakan di beberapa tempat. Pada umumnya, semua cabang olharaga mengharapkan prestasi dan kejayaan Ketapang dibidang olahraga dapat segera kembali masa silam. Sejumlah atlit akan berangkat mengikuti porprov X pada hari ini, Senin (19/7). Salah satu cabang olahraga yang mulai berangkat adalah Bola Voly dan Aero Modeling. Pelepasan

atlet bola voly untuk mengikuti porprop dilakukan oleh Ketua Harian KONI Ketapang, Yudo Sudarto SP MSi, di lapangan Bhayangkara Ketapang. Yudo menegaskan dalam Porporop 2010, tim Ketapang menggunakan atlit local. Ada sebanyak 44 orang yang dilepas dantaranya atlit Voly indoor dan Bola Voly Pasir, pengurus, Offisial, dan pelatih. Ketua Harian KONI Ketapang menegaskan bahwa selama pelatihan mendapatkan petunjuk ataupun strategi hendaknya diterapkan pada pertandingan Porprov X 2010. Karena itu, tim diharapkan tetap semangat, oftimis, kerjasa-

ma, dan berusaha kerasa untuk mengharumkan nama daerah. Ia berharap mudah-mudahan menghasilkan yang prestasi oftimalkan. “Raihlah prestasi terbaik, Disbudpora menyiapkan bonus untuk atlit yang mendapatkan medali baik emas, perak dan perunggu,” kata Yudo Sudarto, yang juga kepala Dinas Budparpora Ketapang. Sementara itu, Junaidi SP, ketua Umum PBVSI Kabupaten, mengatakan adanya porprov X 2010 mendorong atlit untuk tanding.Ia mengharapkan para atlit, selama pertandingan mengikuti petunjuk pelatih. Ia menekankan pentingnya

kerjasama tim dan menjunjung tinggi sportivitas. “Prestasi yang selama ini dipegang Ketapang hendaknya terus ditingkatkan, apalagi selama ini Ketapang selama ini pada kejuaraan Bola Voly Junior, tim Ketapang menghasilkan prestasi di Kalbar yang membanggakan,” ujarnya. Secara terpisah, pelatih cabang olharaga Aero Modeling, waswandi mengatakan rencana keberangkatan atlit dilakukan pada hari Senin (19/7). Keberangkatan awal tim aero modeling, terkait dengan adanya materi dari tim pusat yang harus disampikan sejak awal. “Ada arahan mengenai jenis pesawat

unuk dipertandingkan, selama ini jenis tersebut belum kita fahami, jadi tim mana yang lebih dahulu memahaminya, kemungkinan bis amenghasilkan prestasi,” ujar Waswandi. Sementara itu, cabang olharaga Futsal yang sudah berangkat sejak beberapa hari lalu, mulai kemarin sudah memasuki pertandingan. Menurut ketua PSSI Ketapang, Cecep Nurdiansyah, pertandingan dFutsal di Pontianak sudah dimulai. Tim Ketapang tampil dalam pertandingan tersebut. “Sekarang skor tanding masih 1-1,’ pencetak gol pertama dari Ketapang adalah Fahrudin,” kata Cecep, ketua PSSI Ketapang.(ndi)


KAYONG UTARA

30

Pontianak Post

Senin 19 Juli 2010

Momentum Menuju Perubahan Humas foto

ISRA’ MI’RAJ: Hildi Hamid, Bupati Kayong Utara, menyampaikan sambutannya dalam rangka memperingati Isra’ Mi’raj, di Hotel Mahkota Kayong Sukadana.

NIK Jadi Syarat Utama

ALE-ALE

Wujudkan Database

Liga Pedagang Ketapang MENYAMBUT bulan suci Ramadhan 1431 H/2010 yang jatuh taggal 11 Agustus 2010, maka kembali Liga Pedagang Ketapang digelar. Kegiatan olahraga setiap bulan Ramadhan ini dikenal dengan Liga pedagang, dimana pesertanya adalah para pedagang di pasar Ketapang. Menurut Sugianto, untuk Liga Pedagang ini sudah kembali dibuka pendaftaran perseorangan yang bersifat bebas, khusus bagi warga keturunan. Namun ada prioritas bagi peserta umum atau pun bats usia. Ia menyebutkan sejumlah tempat untuk pendaftaran itu diantaranya Warkop Ading Jalan Merdeka, Sarana Ponsel Jalan R.Soeprapto, Ahiang pasar Baru, Kiwi jalan MT Hartono dan Amin di Uti Unggal. “Pendaftaran di tutup tanggal 5 Agustus 2010,” kata Sugianto. (ndi)

Kependudukan Nasional KAYONG UTARA-Asisten Administrasi dan Umum Setda Kayong Utara Drs H Abdul Malik Madjeri, saat membuka secara resmi acara pelaksanaan sosialisasi kebijakan kependudukan, mengatakan bahwa Nomor Induk Kependudukan (NIK) menjadi persyaratan utama dalam mewujudkan database kependudukan nasional, yang berbasis registrasi terutama ditingkat kecamatan, kabupaten provinsi dan nasional. “Oleh karena itu, pembangunan Sistem Informasi Administrasi Kependudukan (SIAK) dimaksudkan untuk mewujudkan komitmen nasional sebagai

kerangka menciptakan Sistem Pengenal Tunggal berupa NIK,” ujarnya dalam suatu acara, belum lama ini. Menurut Malik hal tersebut diintegrasikan dan direalisasikan dengan data hasil rekaman pelayanan pendaftaran penduduk melalui F.1.0.1 dan pencatatan sipil. Yaitu agar dapat menghasilkan data penduduk yang bersifat dinamis, mutakhir dan dapat dipertanggungjawabkan secara nasional dan kepada publik. Semua menyadari bersama, kata Malik, bahwa untuk membangun suatu sistem administrasi kependudukan yang tertib, taat hokum, dan taat proses adalah suatu pekerjaan besar. Membutuhkan kerja keras dan komitmen yang tinggi dari seluruh aparatur penyelenggara administrasi kependudukan dan disemua sektor pembangunan. Oleh karena itu, tukasnya, ada

beberapa hal yang perlu menjadi perhatian bersama dan harus segera ditindaklanjuti di kabupaten dan kota serta didukung oleh semua pihak di lingkungan eksekutif, legislatif dan yudikatif. Yakni mengenai persiapan penerapan KTP berbasis NIK secara nasional. MenurutMalikuntukmenunjang kelancaran pelaksanaan elektronikKTP (e-KTP) yang akan dilakukan secara bertahap pada tahun 2009 hingga 2011, maka kabupaten/kota wajib mempersiapkan hal penting seperti Nomenlatur Instansi Pelaksana. Itu harus disesuaikan dengan sebutan “Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil”. Dan bagi yang belum menyesuaikan tidak dimungkinkan untuk menerapkan KTP berbasis NIK secara Nasional yang dilengkapi dengan kode keamanan/sistem pengendalian dan rekaman elektronik. (tas/hms)

KAYONG UTARA-Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW Tahun 1431 H, yang dilaksanakan Bagian Kessos Setda Kayong Utara, di Hotel Mahkota Kayong Sukadana, Rabu (14/7), menurut Hildi Hamid, Bupati Kayong Utara, merupakan momen untuk menuju perubahan yang lebih baik. “Karena semangat dan makna dari kegiatan seperti itu jika kita manfaatkan dengan baik akan menjadi atmosfer kehidupan yang sangat dahsyat merubah segalanya menjadi lebih baik,” ujarnya ketika memberi sambutan pada acara tersebut. Peringatan Isra’ Mi’raj yang kegiatan seluruhnnya dihadiri Pegawai Negeri Sipil, Pegawai Kontrak dan Pegawai Honor serta seluruh Kepala SKPD di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kayong Utara-terutama yang beragama Islam-merupakan kegiatan silaturrahmi seluruh pegawai untuk yang pertama kalinya. Yaitu dengan menghadirkan Dr. H. Wajidi Sayadi,MA (Dosen STAIN Pontianak) sebagai narasumber yang memberikan taushiyah pada kegiatan tersebut. Oleh karena itu, lanjut Hildi, melalui kegiatan ini hendaknya timbul suatu kesadaran yang mayoritas di Kabupaten Kayong Utara. Maka tugas yang menjadi kewajiban semua

adalah bagaimana mampu menjadikan potensi ini sebagai panutan bagi agama lain. Bahwasannya ada kedamaian, ketenangan hidup berdampingan dengan agama Islam. Sebagaimana yang telah dicontohkan oleh Rasulullah bahwa Islam itu berkembang dan dapat diterima oleh segenap lapisan masyarakat tidak melalui kekerasan tapi cukup dengan akhlaqul karimah. Hal tersebut, menurut Hildi, adalah makna yang harus diterapkan di Kabupaten Kayong Utara. Kondisi seperti ini tentunya akan menjadikan proses pembangunan yang sedang dilakukan Pemerintah Daerah dapat berjalan dengan baik. “Maka, setiap kali kita memperingati peristiwa Isra’ Mi’raj hendaknya jangan dijadikan hanya sebatas kegiatan seremonial belaka, tetapi hendaknya nilai-nilai yang terkandung didalamnya dapat dihayati dan diaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari,” paparnya. Peringatan Isra’ Mi’raj dengan tema “tingkatkan etos kerja dengan semangat pengabdian, kejujuran, serta tanggungjawab sebagai upaya meningkatkan harkat dan martabat masyarakat Kabupaten Kayong Utara yang beriman” ini memiliki makna yang strategis. (tas/hms)

Kabex Buka Peluang Investor di KKU KAYONG UTARA-Selama empat hari, mulai 8 hingga 11 Juli, ajang Kabupaten Expo (Kabex) yang diselenggarakan oleh Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (APKASI,) di Gedung Jakarta Convention Center, membuka peluang besar masuknya para investor di Kabupaten Kayong Utara. Sebanyak 98 (sembilan puluh delapan) atau seluruh kabupaten di Indonesia termasuk Kabupaten Kayong Utara turut berpartisipasi menyemarakan dalam kegiatan ini. Secara resmi kegiatan tersebut dibuka oleh Menteri Dalam Negeri Gamawan Fauzi. Disini, masing-masing daerah atau kabupaten menampilkan berbagai macam potensi. Yaitu guna menarik para investor agar berminat berinvestasi pada

daerah yang memberi peluang ekonomi dan bisnis. Kabupaten Kayong Utara sebagai daerah otonom baru yang pelaksanaan kepemerintahannya baru berjalan tiga tahun ini, dalam upaya memperkenalkan daerahnya mereka menawarkan berbagai produk home industri, kerajian dan keterampilan masyarakat. Te r m a s u k l a h o b j e k wisata dan potensi kelautan dan perikanan. Menurut Asisten Pemerintahan dan Pembangunan Setda Kayong Utara H Gusti Imran Afsier SSos, yang turut serta menghadiri kegiatan Kabupaten Expo di JCC, beberapa waktu lalu, kegiatan ini sangat positif. Karena selain sebagai ajang saling silaturrahmi dengan daerah-daerah lain yang ada

di seluruh Indonesia, juga merupakan momen yang paling tepat untuk menumbuhkembangkan potensi daerah. “Karena kegiatan ini menampilkan berbagai macam potensi daerah, maka melalui ajang bergengsi ini pula bertujuan untuk meningkatkan apresiasi masyarakat yang kreatif,” ujarnya. Mneurut Gusti ini adalah perpaduan strategis membuka peluang ekonomi dan bisnis. “Oleh karena itu, Pemerintah Daerah akan lebih sering lagi memperhatikan perkembangan potensi daerah dalam rangka kita meningkatkan kesejahteraan masyarakat.Dan, kita juga mengharapkan melalui Kabex timbul gairah investor untuk berinvestasi,” paparnya Namun untuk mewujudkan hal ini, kata dia, tentunya

dibutuhkan kerjasama yang baik dari semua pihak, seperti menjamin kondisi daerah tetap aman dan nyaman. Kemudian spirit otonomi daerah juga mendorong meningkatkan pendayag u n a a n p o t e n s i d a e ra h untuk mendongkrak pertumbuhan perekonomian. Sementara itu, Kepala Bagian Pemerintahan Setda Kayong Utara Beny Mustandy SSos MSi, mengatakan ini adalah kali pertama KKU mengikuti kegiatan Kabupaten Expo.“Memang yang kita tampilkan belumlah maksimal. Tetapi ini sudah lebih baik. Kedepan akan lebih banyak lagi materi-materi potensi daerah yang kita tampilkan agar para investor berminat berinvestasi di daerah kita,” harap Beny. (tas/hms)

Humas foto

PAMERAN: Bupati KKR Muda Mahendrawan, berdialog dengan penjaga stand saat mengunjungi stand pemeran KKU di Jakarta.


Pontianak Post

aneka

Senin 19 Juli 2010

31

2 TPS di Paoh Desa Coblos Ulang Lagi Sambungan dari halaman 32

empat di kerenakan hal itu sudah menjadi kebiasaan. “Menurut mereka ini sudah menjadi kebiasaan, ini dituangkan dalam surat pernyataan yang memperbolehkan hal itu,” sambungnya. Lebih jauh ia menegaskan

bahwa pencoblosan dengan cara tersebut jelas telah melanggar asas pemilu yang harus berjalan Langsung, Umum, Bebas dan Rahasia (LUBER). Langsung artinya tidak bisa di wakilkan. “Ini yang mereka langgar. Sementara dalam Undang-Undang no 32 tahun 2004 pasal 104

menyatakan bahwa pemungutan ulang di TPS dapat di lakukan bila memenuhi salah satu unsure. Salah satunya satu orang melakukan lebih dari satu kali pencoblosan di TPS,” tukasnya. Ia mengatakan bahwa adanya pencoblosan yang di lakukan oleh warga lebih dari

satu kali sebetulnya di ketahui oleh penyelanggara. “Namun dengan alasan tidak tahu aturan dan hal seperti ini sudah menjadi kebiasaan warga setempat, maka pencoblosan seperti itu di diamkan,” katanya lagi. Dengan adanya fakta tersebut, kata Ami, pihaknya lang-

sung mengambil sikap dengan melakukan briefing yang di ikuti oleh penyelanggara. Dalam briefing itu kita menjelaskan peraturan itu supaya mereka tidak mengulangi, “Mereka tidak diganti. Namun kita menghimbau mereka agar tidak mengulangi. Kemungkinan besar, proses pemungutan suara ulang di dua TPS itu akan di awasi oleh PPK serta

keberanian pihak-pihak yang terlibat karena bermain dengan hukum. “Bayangkan saja lembaga sekelas MK dibohongi. Padahal saat rekap 26 Juni 2010, semua unsur Muspida hadir dan tahu jalannya rekap yang berjalan lancar dan tidak ada masalah sama sekali dengan data hasil rekap,” tukasnya. (mus)

Kota Pontianak Raih Juara Umum

Usut Dugaan Pemalsuan C1-KWK Sambungan dari halaman 32

dituntaskan masalah ini akan memberikan efek jera kepada siapa saja yang nantinya akan terlibat dalam proses Pemilu,” terangnya. Intinya, Milton, tidak ingin hal seperti ini terjadi lagi di masa datang. “Nama Kabupaten Sintang kurang baik nantinya dalam hal penyelenggaraan

Pemilu,” tukasnya. Dalam mengusut kasus tersebut, menurut Milton, tentunya akan tetap memegang teguh asas praduga tak bersalah. Kepada semua pihak yang mengetahui kasus ini, agar membantu aparat penegak hukum untuk membuka kasus ini dengan baik. “Berikanlah keterangan dengan benar dan jangan

takut demi kebenaran. Tindakan KPU yang juga melaporkan dugaan pemalsuan dokumen negara berupa formulir C1 KWK, sudah benar dan saya dukung itu,” kata dia. Milton menerangkan, kalaupun dugaan pemalsuan dokumen negara itu nantinya terbukti, jelas hal itu membuatnya sangat heran dengan

Ciptakan Keamanan Sambungan dari halaman 25

“Dengan adanya kejadian tersebut, masyarakat dan bangsa harus waspada, akan susupan politik gaya baru, di dalam tubuh masyarakat dan bangsa,”

imbuhnya. Ia menjelaskan lagi, politik gaya baru adalah tumpul di luar, runcing di dalam. Untuk itu ditegaskannya lagi, harus waspada. “Karena akan menghancurkan persatuan dan kesatuan yang

Penegasan ini harus ia sampaikan ke masyarakat Ketapang terkait pernyataan salah satu oknum keluarga kerajaan yakni Uti Nurussalim atau Uti Nurus sebagaimana disampaikan di media massa berberapa waktu lalu. Wellysangatmenyayangkan pernyataan yang disampaikan Uti Nursaalimin terlebih lagi dengan membawa-bawa nama IKKRAMAT di 20 Kecamatan. “Sikap ini tidak benar, karena IKKRAMAT sendiri tidak pernah menerima surat atau telepon dari pengurus IKKRAMAT kecamatan terkait polemik Gusti Kamboja dan Partai Golkar Ketapang,’’ ungkapnya. Selain itu, Welly juga mempertanyakan status Uti Nurssa-

lamin yang saat ini tidak tercatat lagi sebagai pengurus IKKRAMAT karena sudah mengundurkan diri yang disampaikan langsung kepada Pangeran Adipati. Dengan demikian, kata Welly, apa yang disampaikan Uti Nurssalimin di media massa adalah pernyataan pribadi, dimana pernyataan tersebut dapat memecah keluarga besar Kerajaan Matan Tanjungpura. Sebab, kata Welly, bukan tabiat orang keraton berbicara tidak santun di depan khalayak apalagi dipublikasikan. Menyinggung soal gelar Kyai Mangku Negeri, Welly tegas menyampaikan bahwa Ikkramat tidak pernah berniat untuk mencabut gelar Kyai Mangku Negeri yang telah diberikan kepada H

sudah kita kokohkan. Maka dari itu, kokohkanlah persatuan dan kesatuan,” tegasnya. Ia mengimbau, persatuan dan kesatuan jangan dibiarkan dan menyimpang dari kebenaran, apapun sifatnya. “Siapapun dia, apapun agaman-

ya, menyimpang dari kebenaran adalah kejahatan dari kebenaran. Yang lalu, biarlah berlalu. Yang akan datang, jangan sampai terjadi. Kembali, mari kita ciptakan keamanan untuk kita semua,” pungkasnya. (ody)

Morkes Effendi, S.Pd, MH atas dedikasi, kepedulian dan perhatiannya terhadap pelestarian dan menjaga peninggalan Kerajaan Matan Tanjungpura. “Sebagai keturunan raja, apa yang telah diberikan tidak mungkin diambil kembali, ini adalah sifat orang keraton yang sebenarnya,” jelas Welly. Karena itu, Welly berpesan kepada seluruh keluarga dan kerabat untuk tidak mengeluarkan pernyataan mengatasnamakan Keluarga Keraton sebelum dimusyawarahkan dalam rapat Pleno IKKRAMAT yang dihadiri Dewan Mangku, Dewan Sepuh dan Majelis Raja Matan Tanjungpura. Selain itu, ia meminta agar tidak ada upaya untuk menggiring Ikkramat masuk dalam ranah politik. Terkait dengan

permasalahan yang dihadapi Ketua Ikkramat Gusti Kamboja, Welly mengharapkan agar seluruh keluarga memberikan dukungan moril agar yang bersangkutan tabah dan dapat menyelesaikan permasalahannya secara bijak dan baik. “Namun mengingat permasalahannya terkait dengan urusan politik yakni dalam rumah tangga Partai Golkar, maka yang berwenang menyelesaikannya adalah mekanisme yang ada di internal Partai Golkar. Ikkramat secara organisasi harus memiliki etika dan tatakrama dalam memberikan dukungan moral bukan dengan cara-cara yang tidak lazim yang tidak sesuai dengan sikap dan perilaku orang keratin,” tandasnya. (har)

laut, jadi betul-betul waspada. Dan pemasoknya dari Pontianak dan dari Jawa,” tambah Kanit Narkoba Polres Ketapag A Sihombing. Tiga daerah diatas yang ia sebutkan adalah menjadi pintu masuk barang haram tersebut. Tak hanya di Ketapang. Berdasarkan keterangan para pelaku yang berhasil diamankan polisi, ada pula wilayah penyangga untuk memasok barang haram tersebut ke Ketapang. Wilayah tersebut adalah Kecamatan Teluk Batang, Melano, dan Sukadana.

Bahkan berdasarkan pengungkapan kasus Kabupaten Ketapang menempati urutan nomor tiga untuk pengungkapan kasus Narkotika dan Psikotropika setelah Pontianak dan Singkawang. Dibalik keberhasilan pengungkapan tersebut. Kepolisian mengakuupayapemberantasan tak dapat mengimbangi lajunya peredaran. Dikarenakan banyak factor diantaranya kurangnya keterbukaan masyarakat untuk menyampaikan kepada polisi dan keterbatasan anggaran. (har)

Ketapang Zona Merah Sambungan dari halaman 25

mengatasi peredaran yang telah dalam tahap mengancam,”tandasnya. Peredaran narkoba dalam tahap mengancam yang dikatakan Kasat Reskrim bukanlah gertak sambal belaka. Atau cerita buatan untuk menakuti orang tua,masyarakat maupun anak remaja. Berdasarkan data Sampai pertengahan tahun 2010, jajaran Narkoba Sat Reskrim Polres Ketapang berhasil mengungkap delapan kasus

dengan 13 tersangka yang diamankan. Bahkan dari delapan kasus yang terungka pelakunya tiga orang berusia di bawah umur dan berstatus pelajar. Bahkan peredaraan Narkoba dan Psikotropika memiliki jaringan penyebaran di hampir seluruh kecamatan di Kabupaten Ketapang. Tiga wilayah yakni Kecamatan Sandai, Kendawangan, dan Kota Ketapang sebagai jalur pemasok. “Pasokan barang haram ini bisa melalui udara, darat, dan

Suhu Memanas, Jangan Terprovokasi Sambungan dari halaman 25

kondusif, semuanya berjalan seperti biasanya termasuklah aktivitas ekonomi masyarakat,” ungkapnya kepada Pontianak Post kemarin. Ia meminta seluruh tokoh agama, tokoh masyarakat yang ada di Kabupaten Ketapang untuk menyampaikan kepada seluruh warganya agar tetap menjalankan aktivitas seperti biasa. Bahkan ia berharap tokoh agama dan masyarakat dapat meredam isu-isu yang bisa

mengancam kamtibmas “Seperti yang disampaikan tokoh agama, Uti Konsen agar saat ini mempersiapkan menyambut bulan puasa. Toleransi antar umat beragama perlu diperkuat. Dengan begitu Ketapang dapat lebih maju jika kondisi kondusif,” terang Badya. Sesuai arahan Kapolda Kalbar Brigjen Pol ErwinTPL Tobing, Ketapang jangan sampai seperti kondisi Kotawaringin Barat atau Mandailing Natal. Hanya gara-gara politik, kata

dia, masyarakat terganggu. Bahkan masyarakatnya tidak bisa bekerja demi memenuhi kebutuhan hidup. Dalam hal menjaga kamtibmas, polisi berjanji akan menindak tegas apabila terjadi upaya-upaya mengacaukan kondisi keamanan saat ini. Ia berharap tak ada blok-blok dalam masyarakat, atau kelompok- kelompok di dalam masyarakat. Semuanya telah menyatu menjadi masyarakat Ketapang. “Kalau ada oknum tertentu

melakukan upaya pengacauan kamtibmas, maka saya tak segan-segan mengamankan oknum tersebut. Saya minta hormati proses hukum,” tegasnya. Bahkan Badya meminta secara khusus peran media dalam menyampaikan informasi sebenar-benarnya. Informasi itu, menurut Badya, harus berdasarkan fakta dan kepada siapapun masyarakat yang ingin menyatakan pendapatnya bolehboleh saja.(har)

Rusunawa dan BLK Entikong Tak Berfungsi Sambungan dari halaman 25

ini ketika ada kunjungan anggota DPR-RI belum lama ini. Selanjutnya, selain BLK, Kabupaten Sanggau semestinya boleh berbangga hati karena memiliki rusunawa yang megah di Kecamatan Entikong. Namun kenyataannya, fasilitas ini belum bisa dimanfaatkan sebagaimana layaknya. Rusunawa ini terdiri dari 2 blok rusun/twin block berlantai 4 sebanyak 96 unit kamar. Belum termanfaatkan fasilitas ini, salah satu faktornya adalah belum tersedianya energi

listrik. Padahal keberadaan Rusunawa dapat menjadi rumah bagi TKI, keluarga TKI dan karyawan/pekerja di BDC Entikong. Dana yang dikeluarkan untuk pembangunannya pun cukup besar mencapai Rp 9,63 Milyar dari APBN. Walaupun sudah diresmikan secara simbolik oleh Presiden SBY pada tanggal 9 Juli 2007 silam, hingga kini belum dapat difungsikan sebagaimana layaknya. “Kami berharap, berbagai persoalan yang menyebabkan tidak berfungsinya kedua fasilitas umum ini dapat diselesaikan dan dicarikan jalan keluarnya

untuk diatasi bersama-sama. Besar harapan dukungan dari pemerintah pusat,” harapnya. Dirjend Cipta Karya Budi Yuwono ketika berkunjung ke Kabupaten Sanggau beberapa waktu lalu sempat mengatakan, bahwa Rusunawa Entikong akan dapat beroperasi dan digunakan khususnya bagi para TKI yang bekerja di Malaysia dan ingin tetap bertempat tinggal di Indonesia. Hal tersebut disampaikan Budi Yuwono setelah menyikapi tentang kesan mubazirnya rusunawa yang hingga kini belum berfungsi tersebut supaya tidak sia-sia.

Karena sudah menghabiskan dana besar yang merupakan uang rakyat. Jangan sampai rusunawa tak berfungsi hanya karena kendala teknis. Masalah listrik akan dibantu berupa genset dari pusat. Namun diharapkan kepada Bupati Sanggau dapat menata kelembagaan yang akan mengelola Rusunawa tersebut terlebih dulu. Upaya yang akan dilakukan itu selain untuk mengoptimalkan bangunan yang telah ada juga untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat, baik para penghuninya maupun warga di sekitarnya. (anto)

Tak Melaut, Harga Ikan Segar Melambung Sambungan dari halaman 25

maksimal maka pendapatan pun berkurang,” katanya. Ia berharap pada bulan mendatang cuaca teduh dan hasil tangkapan belatnya mendapat hasil yang banyak. Sementara itu, Rahmat nelayan di Kelurahan Sampit Delta Pawan, mengatakan cuaca memang tak menentu. “Kadang teduh kadang angina

besar,” katanya. Ia mengatakan perubahan cuaca ini tentu mengganggu dirinya nelayan untuk melaut. Untung saja, kata dia, untuk wilayah Sampit tidak langsung menghadap laut lepas, karena menyusuri sungai lalu ke muara kemudian laut. Sehingga banyak nelayan apabila cuaca sudah turun hujan deras pulang,bahkan ketika dilihat cuaca mendung maka berputar arah pulang. “Akhir-

Selain itu, suasana semarak juga terlihat di lokasi pamrean yang berada di halaman gedung tenis indoor. Warga tumpah ruah memenuhi lokasi pameran. Sejumlah peserta Pesparawi yang berasal dari kabupaten dan kota di Kalbar

terlihat berbelanja souvenir khas Bumi Uncak Kapuas. Sementara itu Bupati Kapuas Hulu, Abang Tambul Husin mengatakan bahwa Pesparawi ini bukan gawainya umat Kristiani saja melainkan gawai seluruh masyarakat Kalimantan Barat. “Jika perlu harus ada rumusan partispasi yang

“Sebelumnya kita merencanakan Senin atau selasa. Dengan adanya pemilu ulang di 2 TPS itu, rekap di tingkat KPU bisa mundur sampai hari Rabu. Mengenai hasil rekap kecamatan melakukan pemilu ulang, untuk Kecamatan Serawai dan Sepauk hasilnya sudah berada di KPU Sintang,” jelasnya.(zal)

jelas agar seluruh masyarakat Kalimantan Barat bisa turut berpartisipasi dan mensukseskan kontingen Pesparawi Kalimantan Barat pada tingkat nasional nanti, sehingga partisipasi yang sering disuarakan tidak hanya dalam kata-kata hampa tapi nyata dalam perbuatan dan tindakan kita. (wank)

Genahkan Jalan Desa

Keluarga Kerajaan Tak Mau Campur Sambungan dari halaman 25

Sambungan dari halaman 32

di tonngkrongin langsung oleh anggota KPU. Soal kesiapan losgitik di daerah itu tak ada masalah karena sudah di droping,” ucap Ami. Menjawab pertanyaan Kapuas Post mengenai kapan pleno di tingkat Kabupaten akan di lakukan, Ami menuturkan bahwa ada kemungkinan jadwal bisa berubah dari rencana kami sebelumnya,

akhir ini cuaca Ketapang hujan terus, kalau tak melaut pendapatan pun tak ada,” katanya. Dampak minimnya frekwensi nelayan ke laut pun dirasakan Jamal pedagang Ikan di Pasar Rangga Sentap. Ia mengakui sekarang pasokan ikan laut agak berkurang, “Sekarang ini persediaan ikan dari sungai pawan, seperti desa Tanjung Pasar, Tanjung Pura, dan beberapa desa di pinggiran sungai

berkurang,” katanya. Harga ikan sungai bervariasi seperti ikan laut juga, mulai dari ikan Lais, Baung, Gabus, Kepuyu. Bahkan Ikan Toman Rp 20 ribu perkilogram menjad Rp 25.000 perkilogramnya. Ia mengatakan minimnya pasokan karena banyak nelayan tak melaut karena cuaca tak menentu.”Kadang pasokan dari mereka ada, kadang tidak,” tandasnya. (*)

Sambungan dari halaman 32

dan yang lainnya yang membutuhkan perhatian. “Untuk wilayah tersebut jangankan dilalui kendaraan roda dua, untuk jalan kaki saja sulitnya sudah minta ampun. Apalagi di musim penghujan, lebih parah lagi,” tuturnya.

Sebagaimana diketahui, bahwa data di Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Sanggau menyebutkan, ruas jalan desa sepanjang 600 kilometer atau hampir100%jalandesayangada di Bumi Daranante ini statusnya tidak mantap. Yang disebut dengan kondisi jalan tidak mantap, kriterianya adalah jalan tanah

dan kondisinya rusak berat, atau jalan beraspal tapi bolongbolong, dan jalan beraspal namun hanya pengerasan. Untuk saat ini sangat sedikit sekali jalan desa di daerah ini yang kondisinya mantap. Jalan desa yang berstatus tidak mantap di daerah kita ini boleh dikatakan hampir seluruhnya. (nto)

Jalan Pendukung Pariwisata Sambungan dari halaman 32

menikmati panorama alam kita,” ungkap Adus kepada koran ini, Sabtu (17/7) kemarin. Selain itu, Adus juga menuturkan bahwa dengan kondisi jalan menuju TNDS yang saat ini rusak parah, maka mempengaruhi jumlah wisatawan yang berkunjung. Seharusnya

kata dia, jalan tersebut segera diatasi agar kehidupan masayarkat tidak terhambat pula, juga untuk pariwisata, karena melalui pariwisata juga dapat meningkatkan perekonomian masyarakat. Lebih lanjut Adus memaparkan kondisi jalan yang rusak bukan hanya yang menuju ke lokasi TNDS, tetapi untuk

lokasi objek wisata lainnya juga masih banyak yang tidak didukung oleh insfrastruktur jalan yang baik, padahal kata dia, sebagus apapun wisata jika faktor pendukungnya tidak dapat dibenahi maka semua itu akan sia-sia saja, terutama jalan itu merupakan tolok ukur para wisatawan. (tya)

Pantau Kenaikan Harga Sembako Sambungan dari halaman 32

dengan minyak dan gas, di mana pemerintah bisa mematok HET (harga eceran tertinggi). “Yang bisa dilakukan pemerintah adalah melakukan operasi pasar. Untuk mematok harga itu tidak akan bisa dilakukan, karena bahan kebutuhan tersebut bukan berasal dari pemerintah. Lagipula sudah menjadi hukum ekonomi permintaan meningkat maka

harga akan naik,” sambungnya. Menengah (Perindagkop dan “Untuk mengatasi masalah ini UKM) Sintang melakukan pemerintah harus mengantisi- monitoring harga di pasar pasinya sejak dini,” tukasnya. sekaligus mengecek ketersediBeberapa waktu lalu, Sya- an pangan. “Menjelang puasa fruddin, kepala Seksi Perda- ini, kami sudah akan siapkan gangan dan Usaha Promosi tim kecil untuk memantau keDisperindagkop dan UKM naikan harga kebutuhan pokok Sintang mengatakan, bah- di pasar yang ada di kawasan wa dalam dalam seminggu, Sungai Durian dan Tanjung setidaknya ada sekali Dinas Puri,” katanya.(zal) Perindutrian, Perdagangan, Koperasi Sambungan dari halaman 25 dan Usaha Kecil

Penting Buat Daerah Sambungan dari halaman 25

pembiayaan penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan. “Salah satu sumber penerimaan yang dapat diandalkan pemerintah Kota Singkawang adalah dari sektor PBB,” ujarnya. PBB merupakan pajak bagi hasil. Dimana sebagian besar hasilnya, diserahkan kepada daerah adalah merupakan salah satu sumber pembiayaan penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan yang cukup dominan. “Melihat betapa pentingnya penerimaan PBB bagi pemerintah daerah maka kita selalu dituntut untuk menggalakkan penerimaan PBB guna menunjang pembiayaan pembangunan khususnya pembangunan di sektor publik yang secara langsung manfaatnya dinikmati oleh masyarakat,” kata Sekda. Pada tahun anggaran 2010 ini pembangunan Kota Singkawang difokuskan pada lima hal. Pertama peningkatan penyediaan infrastruktur pelayanan dasar pendidikan, kesehatan, air bersih dan pendukung perekonomian terutama sektor perhubungan. Kedua, Peningkatan kualitas sumberdaya manusia dan pemberdayaan masyarakat, penanggulangan kemiskinan serta pengurangan angka pengangguran. Ketiga, pelestarian dan pengelolaan lingkungan hidup. Keempat, penegakan hukum dan peningkatan pelaksanaan tata kelola pemerintahan yang baik. Serta kelima, penciptaan iklim dan regulasi layanan investasi dalam rangka meningkatkan sumber pembiayaan pembangunan. “Dengan berfokus pada kelima prioritas pembangunan tadi, diharapkan kinerja pembangunan yang telah dicapai selama ini akan terus kita tingkatkan,” harap Hasan Karman. (ody)

Dorong Pemekaran Sambungan dari halaman 25

bahan guna menyusun perda inisiatif DPRD. Selain itu ada juga usulan pemekaran dua kecamatan yaitu di Kecamatan Kapuas dan Meliau yang hingga saat ini belum terselesaikan. “Setahu saya, pemekaran dua kecamatan tersebut masih berada di pihak Pemda dan belum diserahkan kepada DPRD untuk dibahas lebih lanjut. Usulan pemekaran kecamatan ini sudah cukup lama dan belum ada tanda-tanda penyelesaiannya. Makanya saya sangat mengharapkan DPRD segera mendesak Pemda untuk mengajukan usulan-usulan pemekaran daerah tersebut baik itu kecamatan ataupun desa kepada DPRD untuk dibahas dan ditetapkan dengan perda-nya,” tandasnya. (anto)

1 kavling Y.R.Ricky. H,ST, Arst ; Pontianak ; 1 kavling Effendy Saleh, ST ; Pontianak : 2 kavling H. Kismet, M. Kes ; Singkawang : 1 kavling Ir. H. Ibrahim ; Singkawang ; 5 kavling Hj. Yanti, Singkawang 5 kavling H. Ruslan Karim (Sekeluarga) Skw 7 kavling H.U. Maryadi (Gomay) Singkawang 1 kavling Hendarwin, SH, M.Kn Skw 1 kavling H. Asfan Arif, Skw 1 kavling Masjid Alhikmah, Skw 1 kavling Ir. H. Joni Asri, MM, Skw 1 kavling Hj. Kamariah, Skw 1 kavling Dwi Putra Sumarna, St, MT, Skw 1 kavling Drs. H. Nadjib. M.Si, Skw 1 kavling H. Usman Seri, Skw, 1 kavling H. Rustam Effendi, Skw 1 kavling H. Sudarmoko, Skw 1 kavling H. Nadi Delyuazar, SH, Ptk 1 kavling Tholibin & Wahyuniarti, Skw 1 kavling H. Kasim Ibrahim, Skw 1 kavling Andi Syarif Tuw, ST, MT 1 kavling Novi Chandra, Skw 1 kavling Ir. H. Suib A. Hamid, Skw 1 kavling NU riahman, Skw 1 kavling H. Sukarmi, S.Sos. Skw 1 kavling Karyawan/I Bank Mandiri Cab. Skw 1 kavling Iskandar, SH. Skw 1 kavling U. Nurlita Dinati & U. Fajar Tegar, Skw 1 kavling Rudi Harjana (Popo) Skw 1 kavling Neki R. Biondi, Skw 1 kavling Latief, Skw 1 kavling Ir. Indra Murdiani, Skw 1 kavling Emi Erwanda, SE, skw 1 kavling H. Herman, (PITI) Skw 1 kavling Drs. Syech Bandar, M.Si. Skw 1 kavling Paryanto, Skw 1 kavling Drs. Sumastro, M.Si. Skw 1 kavling Drs. H. Suhadi Abdullani, Skw 1 kavling Drs, H. Awang Ishak, M.Si. Skw 1 kavling H. U. Sutamsi Hazibin, Skw 1 kavling Hj. U. Yulianti Yusran, Skw 1 kavling Agus Mulyadi, SH. Ptk 1 kavling H. Jamalludin Malik, SE, MM. Ptk 4 kavling Juliansyah, Skw 1 kavling Arief Fahmi, A.Pi Skw 1 kavling Zulkifli, Skw 1 kavling BMT Masjid Raya Skw 1 kavling Syarif Billal Alkadri, Skw 1 kavling Tania Jihan Nitami, Skw 2 kavling H. Qomarudin Lalief, Ptk 2 kavling Ir. H.M. Iqbal Arsyad, Ptk 2 kavling H. Ismuni, Arsekon Ptk 2 kavling A. Darmawan (Taman Dangau) Skw 2 kavling Drs. H. Syamsu Rizal, Ptk 1 kavling Dakwah Wanita Islam, Skw 1 kavling Assa Fira, Skw 1 kavling. (zrf/ser)

Pekan Ini Gelar Perkara Makalah HK Sambungan dari halaman 25

melakukan upaya-upaya yang akan menghentikan kasus tersebut,” kata Qadrie lagi. Ke s e m p a t a n i n i , d i a menghimbau kepada masyarakat untuk terus menjaga kondisi Singkawang. “Tak henti-hentinya ke-

polisian terus menghimbau kepada masyarakat untuk mempercayakan proses tersebut ke penegak hukum. Sekarang polisi sedang serius menanggani masalah tersebut. masyarakat tentu berhak memantau perkembangannya, termasuk kami juga harus dipantau,” kata Qadrie lagi. Dia optimis, langkah kongrit

kepolisian ini akan membuahkan hasil dengan ditetapkannya tersangka. “Kita sangat optimis sekali akan ada tersangka dalam perkara yang kita laporkan. Sudah cukup bukti dan saksi ahli diyakini akan berpendapat bahwa ada masalah ketika makalah ini dibuat,” katanya. (zrf)


pro-kalbar Pontianak Post

32 SANGGAU

Genahkan Jalan Desa MASIH ada ratusan kilometer ruas jalan desa di Kabupaten Sanggau yang kondisinya rusak, termasuk di Kecamatan Toba. Namun karena alasan klasik keterbatasan dana, Pemda seakan tidak mampu berbuat apa-apa, meskipun masyarakat berteriak. “Masyarakat berharap agar aksesa k s e s ja la n ya ng menghubungkan antardesa dan ke jalan Yohanes Anselmus nasional di Kecamatan Toba, bisa dibuka dan ditingkatkan atau diperbaiki,” ujar Wakil Ketua DPRD Sanggau Yohanes Anselmus, belum lama ini. Legislator Partai Golkar dari Kecamatan Toba mencontohkan kondisi ruas jalan yang menghubungkan desa-desa di Kecamatan Toba. Seperti antara Natai-Balai Rawa, LumutKampung Baru, Sebandak-Nek Cikam

Senin 19 Juli 2010

2 TPS di Paoh Desa Coblos Ulang Lagi SINTANG--Sebanyak 2 TPS di Paoh Desa Kecamatan Kayan Hilir bakal melakukan pencoblosan ulang kembali pada 20 Juli 2010. Coblos ulang itu dilakukan menyusul adanya pelanggaran Pemilukada di tempat tersebut, seperti pencoblosan oleh satu orang yang mewakili lima warga lainnya. Ketua Komisi Pemilihan Umum

(KPU) Sintang Ade M Iswadi mengatakan, bahwa dua TPS yang melakukan pemungutan suara ulang adalah TPS 660 dan 661. Dengan adanya pelanggaran itu serta rekomendasi dari Panwaslu yang telah disetujui oleh saksi-saksi, maka KPU Sintang memutuskan supaya dilakukan pemungutan ulang di tempat itu.

“Permasalah di 2 TPS Paoh Desa, baru diketahui saat rekap di tingkat PPK Kayan Hilir di laksanakan. Artinya, proses perhitungan di tingkat TPS telah selesai. Yang memunculkan masalah ini pertama kali adalah saksi. Berhubung ada pelanggaran, maka rapat pleno rekapitulasi PPK Kayan Hilir sampai saat masih di skor sementara. Skor akan di cabut

PUTUSSIBAU

Jalan Pendukung Pariwisata

Ke Halaman 31 kolom 5

SEKADAU

Bangun Terminal BELUM dibangunya terminal bus antarkota di Kabupaten Sekadau yang direncanakan berlokasi di KM4 Jalan Sanggau, membuat anggota DPRD Sekadau mendesak dinas terkait untuk segera merealisasikan wacana pembanguan terminal antrakota tersebut. “Lahanya sudah dibebaskan tinggal dibangun saja, kasihan para supir angkutan kota (Angkot) Harizon markir mobil di rumah tidak oprasi karena kurang penumpang,” kata Harison, wakil ketua Komisi B DPRD Sekadau, kepada koran ini, kemarin. Menurut Harison, beberapa supir angkot yang dulu beroprasi untuk mengantar penumpang ke daerah-daerah dan kecamatan.(nie)

Ke Halaman 31 kolom 5

Ade M Iswadi

Usut Dugaan Pemalsuan C1-KWK

Ke Halaman 31 kolom 5

KEPALA Dinas Budaya dan Pariwisata Kabupaten Kapuas Hulu Frans Leonardus mengatakan, salah satu pendukung berkembangnya pariwisata dan untuk menarik perhatian wisatawan yaitu infrastruktur jalan. Menurut pria yang akrab dipanggil Adus ini, bahwa untuk di Kapuas Hulu perkembangan pariwisata juga terbentur oleh kondisi jalan. “Jalan memang Frans Leonardus pendukung pariwisata dan dapat menarik perhatian para wisatawan untuk selalu mengunjungi tempat-tempat wisata, terutama yang terdapat di lintas utara yaitu Taman Nasional Danau Sentarum (TNDS), kondisi jalan banyak dikeluhkan oleh wisatawan yang ingin melihat langsung dan

setelah proses coblos ulang di 2 TPS paoh Desa selesai dan PPK harus melanjutkan proses rekapitulasi,” ulasnya. Ami, begitu Ade M Iswadi biasa disapa menuturkan, bahwa adanya pelanggaran Pemilukada yang dilakukan dengan mewakilkan pencoblosan, menurut warga set

FOTO SUKRANI

RUSAK: Ruas jalan di tikung bundaran persimpangan tiga Sekadau atau dari arah Sintang kePontianak hancur. Kondisi ini rawan kecelakaan lalu lintas, karena selain lubangnya lebar dan dalam, ditambah lagi licinnya jalan akibat tingginya curah hujan.

Pantau Kenaikan Harga Sembako SINTANG--Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) diingatkan, untuk mewanti-wanti keberadaan spekulan dibalik mulai naiknya harga sejumlah barang belakangan ini. Mengingat, dibalik kenaikan harga sembako kemungkinan ada peran spekulan yang sengaja mengambil momentum untuk meraup keuntungan sebesar-besarnya. Menurut Abdul Hadi, kenaikan menjelang bulan Ramadhan dan Syawal (Hari Raya Idul Fitri, Red), biasanya dijadikan alasan untuk

menaikan harga. “Oleh karena itu, kita minta Disperindag untuk mewanti-wanti adanya spekulan dibalik kenaikan harga sembako jelang Ramadhan seperti ini. Harga sembako yang sempat naik beberapa waktu lalu ditambah kondisi menjelang puasa, biasanya dijadikan alasan spekulan pasar untuk meraup keuntungan yang sebesar-besarnya,” katanya. Sebagai langkah antisipasi, ia menyarankan agar Disperindag untuk melakukan operasi pasar. Operasi pasar ini berguna untuk

memperkuat pasokan kebutuhan, sekaligus mengantisipasi permainan spekulan. “Ini akan sangat bermanfaat untuk untuk mengimbangi kenaikan harga. Supaya masyarakat bisa mendapatkan kebutuhan pokok selama Ramadhan dengan harga yang pantas,” ujarnya. Selain itu, ia juga meminta agar pemerintah mematok harga sembako. Namun dia berpendapat itu tidak akan mungkin bisa dilakukan pemerintah. Berbeda halnya

SINTANG--Bupati Sintang Milton Crosby meminta aparat penegak hukum untuk tetap mengusut dugaan pemalsuan formulir C1-KWK, supaya semua persoalan ini ada kejelasannya dan masyarakat tahu apa yang sebenarnya terjadi. “Semua proses tentunya kita serahkan pada penegak hukum dan saya berharap kasus tersebut untuk terus diusut sampai tuntas, sehingga bisa diketahui siapa dalang utama pemalsuan tersebutm,” jelasnya. Tercatat sudah dua kali terjadi sejarah kelam penyelengaraan Pemilu di Bumi Senentang. Pada 2004, terjadi penggelembungan suara salah satu partai dalam pemilihan legislatif oleh oknum anggota KPU Sintang. Selanjutnya pada 2005, oknum KPU Sintang kembali Milton Crosby melakukan kesalahan fatal dengan menghilangkan data dan berkas milik pasangan calon bupati dan wakil bupati Sintang, ketika itu yakni pasangan Milton Crosby-Jarot Winarno. Sementara yang baru saja terjadi dan terulang kembali adalah ketika Pemilukada 2010. Ada dugaan telah terjadi pemalsuaan dokumen negara berupa pemalusan formulir C1-KWK yang hingga kini belum diketahui dari pihak mana yang melakukannya. “Maksud saya ini diusut agar kedepannya tidak terjadi lagi hal yang sama di Kabupaten Sintang,” kata dia. Menurutnya, ini menjadi pembelajaran semua pihak dan semua orang tidak ada lagi yang berani main-main dengan tindak pidana pemalsuan dokumen negara, khususnya dalam proses Pemilu. “Dan mudah-mudahan dengan Ke Halaman 31 kolom 5

Ke Halaman 31 kolom 5

Penutupan Pesparawi VI Semarak

Kota Pontianak Raih Juara Umum PUTUSSIBAU--Kapuas Hulu benarbenar menunjukkan kualitas sebagai tuan rumah. Kegiatan Pesparawi VI berlangsung sukses dan lancar di kota Putussibau. Malam Minggu kemarin, Wakil Gubernur Kalimantan Barat Cristiandy Sanjaya, menutup secara resmi event akbar tersebut. Tak kalah dengan upacara pembukaan, malam penutupan juga berlangsung semarak. Dipusatkan di gedung Indoor SKB II, ribuan warga hadir menyaksikan penutupan. Penutupan ditandai dengan pemukulan kangkuan oleh Wakil Gubernur Cristiandy, yang didampingi Bupat Kapuas Hulu H

FOTO WANG

PUKUL KANGKUANG: Wakil gubernur Kalbar memukul kangkuang tanda ditutupnya Pesparawi VI.

Abang Tambul Husin, Ketua Panitia Pesparawi VI Y Alexander, Ketua LPPD Kalbar Tandililing, Kanwil Depag Kalbar dan unsur Muspida. Acara penutupan juga diisi tarian lintas etnis yang dipertontonkan sangar-sanggar terbaik di Bumi Uncak Kapuas. Diakhir acara dilakukan penyerahan medali kepada para pemenang. Piala bergilir berhasil digondol tim Kota Pontianak sebagai juara umum. Suasana meriah juga merambah hingga ke luar gedung indoor SKB II. Di salah satu halaman parker, panitia memasang layar lebar yang mempertontonkan acara penutupan di dalam gedung. Warga yang tak bisa masuk menyaksikan beramai-ramai penutupan dari layar tersebut. Ke Halaman 31 kolom 5


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.