Epaper Edisi 1 Maret 2023 | RADAR BOGOR DIGITAL

Page 1

TARGET BOGORKU

BERSIH:

ADIPURA KENCANA

Setelah 28 tahun, Kota Bogor akhirnya berhasil mendapatkan Piala Adipura. Pencapaian tersebut, dipandang Wali Kota Bima Arya karena ada andil besar Bogorku Bersih yang dihelat saban tahun.

BIMA pun mengapresiasi gerakan Bogorku Bersih yang diinisiasi Radar Bogor besama Bogor Sahabats (Bobats) sejak tahun 2016.

Menurutnya, kegiatan Bogorku Bersih begitu luar biasa sehingga membuat Kota Bogor menjadi lebih bersih dari tahun ke tahun. Adipura kata Bima, bukanlah akhir. “Siapapun nanti wali kotanya Adipura harus tetap di Kota Bogor,” ujar Bima. Penanggung Jawab Bogorku Bersih Hazairin Sitepu menuturkan, Bogorku Bersih merupakan program yang melibatkan semua lapisan

masayarakat. Mulai dari warga, RT, RW, lurah, camat, kepala dinas, hingga pengusaha. “Keterlibatan semua elemen ini menjadi kontribusi besar terhadap capaian Adipura yang hari ini (kemarin) dirayakan dengan meriah,” ucap Hazairin yang juga CEO Radar Bogor Group itu. Dia juga mengajak semua warga Kota Bogor berikhtiar dan terlibat secara aktif untuk mempertahankannya agar Kota Bogor bisa mendapatkan piala Adipura yang lebih tinggi. “Masih ada satu lagi piala Adipura yang lebih tinggi, Adipura Kencana. Syaratnya mampu meraih Adipura tiga

kali berturut-turut,” kata pria yang akrab disapa Bang HS itu. Untuk diketahui, Bogorku Bersih diinisiasi oleh Radar Bogor dan Bobats. Sejak dilaksanakan pada tahun 2016, pelaksanaan program Bogorku Bersih mendapatkan respon yang luar biasa dari masyarakat Kota Bogor. Dalam prosesnya, penilaian peserta lomba tidak hanya sebatas pengelolaan sampah, kebersihan dan keindahan. Kebersamaan warga juga menjadi parameter khusus penilaian. Berbeda dengan lomba pada umumnya, lomba kebersihan antar RT ini digelar sepanjang tahun, dimulai pada bulan Maret hingga November. (fat/c)

Lingkungan

lingkungan hidup, kebersihan dan pengelolaan sampah. Kali terakhir Kota Hujan mendapatkan Adipura pada tahun 1995.

Rabu 1 maret 2023 8 Syaban 1444 H Terbit 12 halaman SUBUH 04.43 DZUHUR 12.09 ASHAR 15.13 MAGRIB 18.20 ISYA 19.25 Bogorku Bersih 1 (2016) 340 peserta 6 kategori lomba Total Hadiah Rp195 Juta Bogorku Bersih 2 (2017) 337 peserta 9 kategori lomba Total Hadiah Rp240 Juta Bogorku Bersih 2019 1.003 peserta 16 kategori lomba Total Hadiah Rp265 Juta Bogorku Bersih 2020 631 peserta 5 kategori lomba Total Hadiah Rp169,5 Juta Bogorku Bersih 2021 713 peserta 7 kategori lomba Total Hadiah Rp313,5 juta Bogorku Bersih 2022 659 peserta 5 kategori lomba Total Hadiah Rp265 juta Bogorku Bersih 3 (2018) 900 peserta 10 kategori lomba Total Hadiah Rp265 Juta JALAN PANJANG ADIPURA KOTA BOGOR PENGHARGAAN ADIPURA KOTA BOGOR 28 tahun menunggu, piala Adipura akhirnya kembali diraih Kota Bogor. Adipura merupakan, penghargaan tertinggi di bidang
HATUR NUHUN Baca Hal 3 ADIPURA RADAR BOGOR RABU, 1 MARET 2023 8 SYABAN 1444 H HALAMAN 8
Hatur Nuhun
Bogorku
dari Tahun ke Tahun Adipura Adipura
Pejuang
#BogorBerlariAdipuraKembali
Bersih
PERJUANGAN PANJANG: Wali Kota Bogor Bima Arya, Wakil Wali Kota Bogor Dedie A. Rachim dan Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Bogor Denni Wismanto memamerkan piala Adipura bersama dengan rombongan pasukan kuning. KOLABORASI: Penanggung
di sela-sela puncak acara
Adipura, kemarin (28/2). APRESIASI UNTUK PEJUANG KEBERSIHAN: Salah satu petugas Dinas Lingkungan Hidup Kota Bogor mencium piala Adipura yang dibawa Wali Kota Bogor Bima Arya. PRESTASI Wali Kota Bogor Bima Arya menerima piala Adipura dari Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya Bakar. HARGA Rp4.000 BERLANGGANAN Rp90.000
Jawab Bogorku Bersih Hazairin Sitepu mengangkat piala Adipura
pawai

Anugerah Adipura adalah milik semua warga Kota Bogor. Penghargaan bergengsi yang berhasil diraih atas dukungan semua pihak. Termasuk berbagai elemen masyarakat, kelompok dan komunitas.

SANG PENYISIR KOTA HUJAN

balik indah dan bersihnya wajah Bogor, terdapat peran pasukan yang senantiasa setia menyisir setiap sisi kota. Tugas itu diemban meski di bawah terik matahari,

MEREKA adalah Pasukan Kuning. Tim yang berada di bawah naungan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Bogor ini, memegang peranan vital menjaga kota bebas dari sampah berserakan.

Tim yang selalu mengenakan rompi kuning saat bertugas ini memiliki kewajiban mulai dari penyapuan, pengangkutan sampah, hingga pengendalian kebersihan.

Kepala Bidang Pengelolaan Persampahan

DLH Kota Bogor, Asep Faizal Rahman menjelaskan pasukan ini terdiri dari elemen Aparatur Sipil Negara (ASN), Perjanjian Kerja Waktu Tertentu (PKWT), dan tenaga kontrak. Jumlah anggotanya saat ini lebih dari 1300 orang.

Jadi Percontohan untuk Daerah Lain

WARGA Perumahan Mutiara Bogor Raya-Graha Pajajaran, Kelurahan Katulampa, punya andil dalam kesuksesan Kota Bogor meraih Adipura. Mereka sudah bisa mengolah sampah rumah tangga, menjadi berkah atau bernilai ekonomis.

Itu diwujudkan dengan terben tuknya Tempat Pembuangan Sampah Terpadu 3R (TPST 3R). Hebatnya, TPST 3R di sana selalu menjadi tempat studi banding, dari dalam hingga luar negeri. Ketua TPST-3R Perumahan

Mutiara Bogor Raya, Bandung Sahari mengatakan, TPST 3R Katulampa ini, menjadi salah satu yang terbaik di Kota Bogor. Mereka bekerja bukan saja membantu dalam pengelolaan sampah lebih dari 900 keluarga,

tetapi juga memberdayakan masyarakat sekitar sebagai petugas operator TPST. Menurut Bandung, butuh proses untuk membentuk sistem pengolahan sampah di perumahannya. Misalnya saja, dengan selalu memberikan penghargaan kepada operator terbaik, sebagai salah satu upaya untuk memberikan apresiasi ini kepada warganya.

“Apresiasi untuk petugas

IST

anggota komunitas Bogor Clean Action saat mengajak pelajar Kota Bogor ikut mengkampanyekan gerakan kebersihan, beberapa waktu lalu.

Sembilan Tahun

Konsisten Pungut Sampah

RAIHAN Piala Adipura bagi Kota Bogor menjadi bukti kuatnya kolaborasi antar pihak. Tak terkecuali komunitaskomunitas yang peduli pada kebersihan lingkungan. Bogor Clean Action jadi salah satu di antaranya. Komunitas yang terdiri dari gabungan pelajar ini memulai pergerakannya sejak tahun 2014 lalu. Saat itu mereka mengumpulkan sampah-sampah yang berserakan di Taman Sempur.

Koordinator Bogor Clean Action, Agil Mulqi menjelaskan, aktivitas itu rutin dilakukan setiap pekan. Dalam sekali turun mereka dapat mengumpulkan 20-30 kantung sampah. “Memang saat itu kondisi Taman Sempur belum seperti sekarang. Kami memungut sampah sembari berolahragas,” tuturnya. Semakin berkembang, komunitas ini kian banyak diikuti oleh masyarakat.

Bogor Clean Action pun kerap membuka diri ketika turun menjalankan aksinya, sehingga masyarakat dapat turut berpartisipasi memungut sampah.

Hingga kini komunitas ini sudah merambah ke tempat-tempat umum lain seperti Taman Heulang, GOR Pajajaran, Katulampa, dan wilayah lainnya. Tak berhenti di situ Bogor Clean Action juga turut terlibat membantu

Dinas Lingkungan Hidup membersihkan sampah pada event tahun baru yang acap menimbulkan banyak

sampah. “Jumlah anggota yang aktif sekira 10 orang saja, tetapi kami terbuka untuk umum saat turun beraksi. Informasi itu kami sampaikan melalui media

sosial. Sekolah yang sedang intens terlibat di antaranya SMK Tri Dharma dan Sekolah Alam Bogor,” tutur Agil.(fat)

Pasukan kuning memiliki koordinator wilayah, pengendali, dan mandor yang tersebar di 6 kecamatan yang ada di wilayah Kota Bogor. Hal itu dilakukan untuk memastikan seluruh lingkungan bebas dari sampah.

“Mereka bertugas setiap hari dalam 2 shift. Mulai dari pukul 05.00-11.00 dan 11.00-16.00 WIB. Namun untuk di ring satu tim kuning bekerja 3 shift hingga pukul 23.00 WIB. Ini dilakukan untuk memastikan

Kota Bogor Bersih dan nyaman hingga warga istirahat kembali,” tuturnya.

Asep mengatakan tempat-tempat yang menjadi sasaran Pasukan Kuning antara lain tempat umum yang banyak dikunjungi masyarakat seperti sekitaran Kebun Raya Bogor, mall, pasar, jalur pedestrian dan sekolah. Sebab tempat tersebut memiliki aktivitas tinggi sehingga biasa menimbulkan banyak sampah.(Fat)

Mereka bertugas setiap hari dalam 2 shift. Mulai dari pukul 05.00-11.00 dan 11.00-16.00 WIB. Namun untuk di ring satu tim kuning bekerja 3 shift hingga pukul 23.00 WIB. Ini dilakukan untuk memastikan Kota Bogor Bersih dan nyaman hingga warga istirahat kembali,”

Kepala Bidang Pengelolaan Persampahan DLH Kota Bogor Asep Faizal Rahman

Satgas Naturalisasi Ciliwung

Gencar Edukasi, Setop Kotori Sungai

SEJAK dibentuk Bima Arya pada Oktober 2018, para personel Satgas Naturalisasi Ciliwung terus bergerak mengabdikan diri mengawal kebersihan sungai. Tim Satgas, Suparno Jumar, memastikan seluruh personel turun ke sungai, setiap Senin sampai Jumat, pagi hingga petang. “Personel Satgas sekarang ada 42 orang. Anggota dari tim komunitas dan tim lokal,”

tutur pria yang akrab disapa Pakde Jumar.Membersihkan Ciliwung tak cukup hanya memungut sampah dari sungai saja. Sebab, sampah akan terus datang terbawa aliran air. Oleh karena itu, mereka juga bergerak mengedukasi masyarakat, untuk berhenti membuang sampah ke sungai. “Masyarakat mulai dikenalkan

soal pemilahan sampah, dan pengelolaannya sesuai dengan jenis sampah,” ucap dia. Pakde Jumar menilai torehan Adipura harus menjadi tonggak awal masyarakat Kota Bogor, untuk lebih semangat mengelola sampah. Dia pun menekankan kepada masyarakat, agar tidak terlena dengan prestasi yang sudah dicapai saat ini.(fat/c)

operator TPST-3R MBR-GR dilakukan setiap bulan (operator of the month, red), dan grand prize untuk Operator terbaik dalam satu tahun (Operator of the Year, red),” kata Bandung Sahari.

Mereka dianggap telah berjasa dalam membantu proses pengelolaan sampah, agar lingkungan perumahan menjadi bersih, dan sampah rumah tangga juga dapat teratasi.

“Kriteria utama dari apresiasi ini adalah kedisiplinan, ketekunan, dan keseriusan bekerja. Agar sampah rumah tangga dapat dikelola dan diproses lebih lanjut untuk dimanfaatkan Kembali,” katanya. Tahun kemarin, pemuda berusia 27 tahun dari Kampung Katulampa Segok, bernama Syaeful, operator sampah TPST, yang menjadi pemenang sebagai Operator of the year. (*/fat)

Sampah Tereduksi, Warga Dapat Rezeki

UPAYA Pemkot Bogor mengatasi persoalan sampah ditempuh dengan berbagai strategi. Salah satunya melalui pengelolaan bank sampah.

Jabatan Fungsional Pengendali Dampak Lingkungan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Bogor, Hadi Suryana, mengatakan bank sampah memiliki peran signifikan dalam pengelolaan sampah anorganik di Kota Bogor.

Sejak 2015, mereka sudah berhasil mereduksi sampah yang masuk ke Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Galuga, sebesar 20 persen.

Karena setiap harinya, bank sampah dapat mengolah hingga 7 ton sampah. Selain pengelolaan secara langsung, bank sampah juga ternyata berdampak pada perubahan perilaku masyarakat. Kehadiran bank sampah, memicu meningkatnya kepedulian masyarakat pada sampah dan lingkungan. ”Itu membuat mereka lebih terpacu dan semangat mengumpulkan sampah. Sampah yang awalnya takndipansang kini justru menjadi pundi-pundi rupiah tambahan,” terang Hadi.

Kota Bogor memiliki 127 bank

sampah. Jumlah itu terdiri dari Bank Sampah Induk Berbasis Aparatur (BASIBA), dan bank sampah unit yang tersebar di seluruh kecamatan. DLH juga masih sangat terbuka pada warga, yang ingin membuka bank sampah. Pemkot justru akan memfasilitasinya dengan memberikan sosialisasi, pendampingan, dan fasilitas berupa kantong pemilah, buku tabungan, dan timbangan digital. ”Terpenting sudah terbentuk kepengurusan nanti akan diperkuat legalitas dari surat keputudan dari kelurahan,” imbuh dia. (fat/c)

Bank Sampah Kota Bogor
SATGAS NATURALISASI CILIWUNG FOR RADAR BOGOR BERSIH-BERSIH: Tiga anggota Satgas Naturalisasi Ciliwung saat mengambil sampah-sampah yang menyangkut di batu-batu Sungai Ciliwung, beberapa waktu lalu. LINGKUNGAN
3R Katulampa
TPST
PARA PENJAGA ADIPURA ADIPURA RADAR BOGOR RABU, 1 MARET 2023 8 SYABAN 1444 H HALAMAN 7 BANGGA: Warga Perumahan Mutiara Bogor Raya-Graha Pajajaran, Kelurahan Katulampa bangga berfoto bersama di gapura bertuliskan Kampung Ramah Lingkungan, di kawasan perumahan mereka. BANK SAMPAH KOTA BOGOR FOR RADAR BOGOR BANK SAMPAH: Salah satu petugas Bank Sampah Kota Bogor terlihat sedang mengangkut sejumlah kumpulan sampah yang sudah dipisahkan. 1 MARET 2023 1444 H 2
atau dinginnya hujan.
Di
PASTIKAN RUANG PUBLIK BEBAS SAMPAH BANGGA: Ekspresi para Pasukan Kuning saat ikut dalam arak-arakan Piala Adipura 2023 di sepanjang jalan protokol Kota Bogor, Selasa (28/2). (HENDI NOVIAN/RADAR BOGOR) (HENDI NOVIAN/RADAR BOGOR) APRESIASI: Kapolresta Bogor Kota, Kombes Pol Bismo Teguh Prakoso, memberikan sepeda listrik dari Pemkot Bogor kepada perwakilan pasukan kuning DLH Kota Bogor. (IST) PERAN BESAR: Komunitas Bogor Clean Action saat memungut sampah yang bertebaran di sejumlah titik Kota Bogor.
GANDENG PELAJAR: Para
IST

POLRES BOGOR

1. PLN Bogor (0251) 8345400

2. Bendungan Katulampa (0251) 8334344

3. RS Hermina Bogor (0251) 8382525, 08129270609

4. RS Melania Bogor (0251) 8321196

5. Rs Pmi Bogor (0251) 8324080

6. RS EMC Sentul (021) 29672977, (021) 29673000

7. RS Mulia Pajajaran (0251) 8379898

8. Damkar Kabupaten Bogor (021) 8753547

MIMBAR BEBAS

Ongkos Naik Haji Naik, Rakyat Jadi Sulit

PERGI beribadah ke Baitullah untuk menunaikan rukun Islam ke lima merupakan impian setiap muslim. Khususnya di Indonesia, yang mana merupakan negara dengan jumlah umat muslim yang banyak. Dan jamaah haji Indonesia juga setiap tahunnya tak sedikit.

Namun rakyat dikejutkan dengan usulan kenaikan biaya haji. Kenaikan hampir mencapai 100%. Alasan pemerintah adalah demi keadilan dan keberlangsungan manfaat dana haji. Padahal disaat yang sama, Arab Saudi justru menurunkan biaya

asuransi umrah dan haji pada tahun 2023 ini sebesar 73%. Hal ini jelas menimbulkan tanda tanya bagi masyarakat. Sudahlah rakyat tercekik atas keadaan ekonomi yang tak kunjung membaik, ingin beribadahpun semakin sulit. Seharusnya negara memfasilitasi

rakyat agar lebih mudah beribadah. Dengan kenaikan biaya haji, muncul dugaan adanya kapitalisasi ibadah, dimana negara mencari keuntungan dari dana haji rakyat.

Mutia Syarif

085748100233

Rumah Sakit Salak (0251) 8344609/834-5222

RSUD Ciawi (0251) 8240797

Klinik Utama Geriatri Wijayakusuma (0251) 7568397

Rumah Sakit Bina Husada (021) 875-8441

Rumah Sakit ibu dan anak Nuraida(0251) 8368107, (0251) 368866

Yayasan Bina Husada Cibinong (021) 875-8440

Rumah Sakit Bersalin Assalam Cibinong (021) 875-3724

Rumah Sakit Bersalin Tunas Jaya Cibinong (021) 875-2396

Rumah sakit Bina Husada Cibinong (021) 8790-3000

Rumah sakit Ibu dan Anak Trimitra Cibinong (021) 8756-3055

Rumah Bersalin & Klinik Insani Cibinong (021) 875-7567

RS Sentosa Bogor, Kemang (0251)-7541900

RS Ibu dan Anak Juliana, Bogor (0251) 8339593, Fax. (0251)-8339591

RSIA Bunda Suryatni (0251) 7543891,(0251) 754-3892

Klinik Insani Citeureup (021) 879-42723

RSIA Kenari Graha Medika Cileungsi (021) 8230426

Rs Paru Dr. M. Goenawan Partowidigdo

Cisarua-Bogor (0251) 8253630, 8257663

RS Asysyifaa Leuwiliang (0251) 8641142

RS Vania IGD (0251) 8380613, (0251) 8380601/8380605

RSKIA Sawojajar (0251) 8324371

RADAR BOGOR I RABU, 1 MARET 2023 8 SYABAN 1444 H HALAMAN 4 CANTUMKAN IDENTITAS LENGKAP Sampaikan unek-unek Anda terhadap layanan publik seperti PLN, PDAM, PT Pos, telepon, jalan rusak, pungli, kemacetan, pembuatan KK/KTP/SIM/ paspor/ sertifikat tanah, dll. Cantumkan nama dan alamat lengkap, nomor telepon yang bisa dihubungi, nomor pelanggan (untuk layanan PDAM/PLN/PT Gas) dan lampirkan fotokopi KTP. Kirimkan ke Redaksi Radar Bogor, Gedung Graha Pena, Jl KH R Abdullah bin Nuh No 30, Yasmin, Bogor. Hanya yang memenuhi syarat yang akan dimuat. Redaksi berhak mengedit isi tulisan tanpa mengurangi substansi. Redaksi tidak bertanggung jawab atas dampak langsung maupun tidak, pascapemuatan tulisan. Terima kasih. radar_bogor Atau kirimkan melalui email: redaksi@radar-bogor.com fax: 0251-7544008 Sms, Whatsapp, Telegram ke: +62-811-1173-373 Rumah Sakit Umum Daerah Kota Bogor (0251) 8312292 RS Azra (0251) 8318456 RS Hermina Mekarsari (021) 29232525 RS Medika Dramaga (0251) 8308900/081319310610 Bogor Medical Center (BMC) (0251) 8390435 RS Karya Bhakti Pratiwi (0251) 8626868 Rumah Sakit Dr H Marzoeki Mahdi (0251) 350658, (0251) 8320467 Rumah Sakit Islam Bogor (0251) 8316822 Rumah Sakit Daerah (Rsud) Cibinong 021-875348, 8753360 Rumah Sakit Lanud Atang Sandjaja (0251) 7535976 RS Annisa Citeureup (021)8756780, Fax. (021)8752628 RS Harapan Sehati Cibinong (021)87972380, 081296019016
FASILITAS UMUM DAN KETAHANAN KELUARGA, DUA TEMA UTAMA CURHATAN WARGA KE IWAN SURYAWAN Anggota DPRD Jawa Barat Iwan Suryawan mengadakan reses di wilayah Kota Bogor selama delapan hari mulai dari Senin (13/2) hingga rabu (22/2) lalu. Agenda reses menampung aspirasi masyarakat dan memberikan edukasi terkait kebijakan Pemprov Jabar. RADAR BOGOR RABU, 1 MARET 2023 8 SYABAN 1444 H HALAMAN 5

MANCHESTER UNITED VS WEST HAM

Sudahi Pesta MU!

MANCHESTER– Manchester United akan menjamu West Ham di Old Trafford pada putaran ke-5

FA Cup 2022/2023, Kamis (2/3) dini hari (live beIN Sports 1 pukul

Argentina Mendominasi

PARIS–Skuat Tim Nasional Argentina yang meraih gelar Piala Dunia 2022 Qatar memborong penghargaan FIFA 2022.

Lionel Messi terpilih sebagai pemain terbaik sepak bola pria oleh FIFA. Sementara pelatih Lionel Scaloni, serta kiper Emiliano Martinez meraih penghargaan sebagai pelatih dan penjaga gawang terbaik.

Pemberian penghargaan berlangsung di Salle Pleyel di Paris, pada hari Selasa waktu setempat.

Untuk kategori pemain terbaik, Messi mengalahkan rekan setimnya di Paris Saint Germain (PSG) Kylian

Besut Korea Selatan

SEOUL– Jurgen Klinsmann ditunjuk sebagai pelatih kepala Korea Selatan. Penunjukan pemenang Piala Dunia 1990 itu dilakukan langsung badan sepak bola Korsel, Senin (27/2) kemarin.

Pria berusia 58 tahun itu akan menggantikan Paulo Bento, yang membawa Korea Selatan ke babak 16 besar Piala Dunia di Qatar, di mana mereka dikalahkan Brasil dengan skor 1-4.

Klinsmann yang sebagai pelatih memimpin Jerman ke semifinal Piala Dunia 2006 mendapat kontrak tiga tahun dan akan tiba di Seoul pekan depan.

”Masa kontrak dengan Klinsmann adalah dari Maret hingga 2026,” kata Asosiasi Sepak Bola Korea dalam sebuah pernyataan dikutip dari beIN Sport.(fjr)

Mbappe dan kapten Real Madrid Karim Benzema. Dalam voting yang dilakukan kapten dan perwakilan media dari seluruh dunia, Messi men dapat suara mayoritas. Sang superstar menjadi pemenang penghargaan Pemain Pria Terbaik FIFA atas penampilannya yang luar biasa di sepak bola dari periode 8 Agustus 2021 hingga 18 Desember 2022.

Ini merupakan trofi Pemain Terbaik FIFA kedua bagi La Pulga. Sebelumnya, mantan superstar Barcelona itu juga didapuk meraih award ini pada 2019. (*)

Absen di El Clasico

MADRID–Robert Lewandowski kemungkinan absen membela Barcelona pada laga El Clasico melawan Real Madrid pada leg pertama semifinal Copa del Rey. Itu lantaran striker Polandia itu mengalami cedera hamstring.

“Lewandowski mengalami ketegangan pada hamstring kirinya,” demikian pernyataan Barcelona seperti dikutip AFP. Tidak disebutkan berapa lama sang striker Polandia bakal absen. Yang jelas, Barcelona akan berhadapan dengan Madrid di Santiago Bernabeu pada Jumat (3/3) mendatang Barcelona juga kemungkinan besar tak diperkuat Pedri dan Ousmane Dembele akibat cedera. Fakta itu tentu saja sangat merugikan Blaugrana, apalagi Lewandowski merupakan pencetak gol terbanyak Barca. Pemain berusia 34 tahun itu mencetak 25 gol di semua kompetisi musim ini sejak bergabung dari Bayern Muenchen pada musim panas lalu.

Sementara media Spanyol, Relevo, melaporkan Lewandowski akan menepi selama kurang lebih dua pekan. Dia akan kembali merumput sebelum Barcelona berjumpa lagi dengan Madrid pada lanjutan La Liga, 19 Maret, meskipun sejumlah media melaporkan sang striker bisa pulih lebih cepat.(jpc)

02.45 WIB).

MU sedang dilanda euforia. Bersama pelatih Erik ten Hag, MU baru saja sukses mengakhiri puasa gelar yang sudah berlangsung sejak tahun 2017 silam. MU mengakhiri puasa

panjang itu dengan mengalahkan Newcastle di final EFL Cup/Carabao Cup. MU menang 2-0 lewat gol-gol Casemiro dan Marcus Rashford.

United juga masih di 16 besar Liga Europa serta menempel Arsenal-Manchester City dalam persaingan papan atas Premier League.

”Kesuksesan ini (juara Piala Liga, Red) seharusnya bisa dijadikan sebagai motivasi untuk meningkatkan diri. Gembira bolehboleh saja. Tapi, bahagianya cukup 24 jam. Jangan malah berpuas diri. Sebab, kepuasan hanya akan membuat kalian malas,” beber Manajer MU, Erik Ten Hag di laman resmi klub. Pernyataan Ten Hag itulah yang disebut pandit sekaligus eks kapten United Gary Neville telah mengubah

MANCHESTER UNITED (4-2-3-1)

wajah skuad United musim ini. ”Seorang pria yang sudah

mengubah tim dari semula

senang mengeluh berubah jadi tim peme nang,” tutur Neville kepada Sky

Sports. Menurut Neville, pemain yang pada musim panas lalu sempat dikaitkan dengan pintu keluar dari

Carri ng ton –kamp latihan United– seperti Fred disulap Ten Hag jadi komponen penting lagi dalam tim. ”Empat gelar (musim ini)? Satu sudah (tercapai), tiga lainnya menunggu,” ucap striker baru United Wout Weghorst penuh konfidensi kepada Football

Daily. MU membidik hasil terbaik di setiap kompetisi yang mereka ikuti. Melawan West Ham, MU bakal berjuang untuk meraih kemenangan demi lolos ke putaran berikut dan semakin mendekatkan diri dengan trofi juara lainnya.(jpc/bol)

Weghorst. Pelatih: Erik ten Hag

KICKERS RADAR BOGOR RABU, 1 MARET 2023 8 SYA’BAN 1444 H I HALAMAN 6
TERBAIK: Lionel Messi menerima penghargaan pemain terbaik versi FIFA 2022. De Gea; Shaw, Martinez, Varane, Dalot; Casemiro, Fred; Rashford, Fernandes, Antony; WEST HAM UNITED (4-3-3)
Stadion: Old Trafford Live: beIN Sports 1 pukul 02.45 WIB
Fabianski; Johnson, Ogbonna, Aguerd, Coufal; Paqueta, Rice, Soucek; Benrahma, Ings, Bowen. Pelatih: David Moyes DECLAN RICE ANTONY SANTOS Jurgen Klinsmann

Piala ini tidak datang secara instan, tapi dirumuskan dengan ikhtiar terus-menerus. Salah satunya, melalui ajang Bogorku Bersih.

ATANG TRISNANTO Ketua DPRD Kota Bogor

Setelah sekian lama hilang dari Kota Bogor, akhirnya kita raih kembali piala Adipura. Selamat untuk Kota Bogor.

AGUSTIAN SYACH Kepala Satpol PP Kota Bogor

Selamat atas pencapaian yang diraih Kota Bogor, yaitu piala Adipura. Semoga bisa dipertahankan oleh semua elemen masyarakat.

KOMBES POL BISMO TEGUH PRAKOSO Kapolresta Bogor Kota

Ini pencapaian yang luar biasa. Kerja sama semua pihak. Selamat Kota Bogor, semoga bisa mempertahankannya, karena itu yang akan lebih susah.

LETNAN KOLONEL ARM SABAWA Kasdim 0606/Kota Bogor

Adipura ini bukan kerja sendiri, tapi kerja bersama. Terima kasih kepada seluruh masyarakat, dan pemerhati lingkungan yang telah berpartisipasi.

RAKHMAWATI Asisten Administrasi Umum Setda Kota Bogor

Sebagai warga Kota Bogor, saya bangga dengan piala Adipura, yang sudah kita tunggu selama 28 tahun. Perolehan ini bukanlah tujuan utama, tetapi sebagai penyemangat untuk terus menjaga kebersihan Kota Bogor tercinta.

Kita sudah lama sekali kehilangan Adipura. Makanya, hari ini adalah hari yang luar biasa. Memang yang menjadi tantangan, adalah bagaimana kita mempertahankannya.

Kerja keras itu akhirnya berbuah manis. Piala Adipura berhasil kembali ke Kota Bogor setelah 28 tahun pergi. Semua karena ikhtiar, kolaborasi, dan konsistensi berbagai elemen masyarakat. Kota Bogor, kami bangga.

Bangga dan bersyukur untuk Kota Bogor yang meraih Adipura kembali. Selamat untuk program Bogorku Bersih, yang telah memberikan warna. Tugas kita bersama untuk mempertahankan Adipura ini bersama-sama.

HARLAN BENGARDI Co Founder Pestigo

AWALUDDIN SARMIDI Founder and Chairman Pestigo

MUZAKKIR

Ini prestasi yang membanggakan, dan juga menjadi cambuk agar lebih giat lagi menjaga lingkungan, khususnya di pasar dan sekitarnya. Semoga terus dipertahankan tahun ke tahun.

GATUT SUSANTA Wakil Penanggung Jawab Bogorku Bersih

Tujuh tahun ikut terlibat dalam kegiatan kebersihan di Kota Bogor, yaitu Bogorku Bersih. Tentu saya bangga kita dapat Adipura. Selamat untuk semua. Selamat berjuang kembali mempertahankan capaian ini.

DA FRINA

Dinas PUPR Kota Bogor

Ini jerih payah seluruh warga Kota Bogor. Mulai dari aparatur wilayah, camat, lurah, RT, RW, LPM, dan juga peran dari masyarakat Kota Bogor.

Selamat kepada Kota Bogor atas penghargaan Adipura. Setelah 28 tahun menanti, Adipura kembali. Bogor Berlari!

RIVELINO RIZKY Dirum Perumda Tirta Pakuan

Adipura akhirnya kembali ke pelukan kita. Bukan hal yang mudah. Ini perjuangan semua, dan kita harus terus bergerak, menjaga Kota Bogor menjadi lebih bersih. Kurangi, dan pilah sampah dari sumbernya. Sampah kita, tanggung jawab kita.

SETIAWATI Kepala Bidang Tata Lingkungan DLH Kota Bogor

Senang sekali Kota Bogor mendapatkan kembali piala Adipura. Ini tak lepas dari peran Bogorku Bersih yang sudah ada sejak 2016.

DESWATI DININGSIH Ketua APSAI Kota Bogor

Penghargaan ini menjadi buah atas penyelenggaraan Bogorku Bersih, dan gerakan biopori selama bertahuntahun. Melalui dua gerakan itu, masyarakat mulai mengenal pengelolaan sampah, lubang biopori, dan hanya menyisakan sampah anorganik.

KAMIR R BRATA Penemu Teknologi Lubang Resapan Biopori

Tadinya ini hanya sekadar mimpi, tapi sekarang mimpi itu menjadi nyata. Otomatis kita juga harus bisa mempertahankan prestasi ini.

RR. JUNIARTI ESTININGSIH Kepala Disperumkim Kota Bogor

Dengan slogan Bogor Berlari, Adipura kembali. Ke depan, harapannya masyarakat bersama Pemkot, dan semua unsur bisa berkolaborasi untuk menjaga kebersihan lingkungan.

ICEU PUJIATI Kepala Disparbud Kota Bogor

T. ANWAR Anggota Bogor Sahabat

Alhamdullilah, Kota Bogor kembali mendapat Adipura setelah 28 tahun. Selamat, dari kita untuk Bogor, dari Bogor untuk Indonesia.

Luar biasa, setelah 28 tahun kita berhasil merebut kembali Adipura. Ini menjadi kebanggaan saya, setelah 20 tahun di Bogor. Semoga kita bisa mempertahankannya terus.

TEOFILO PATROCINIO

Kepala Pelaksana BPBD Kota Bogor

Adipura di tahun-tahun selanjutnya.

DICKY IMAN NUGRAHA

Camat Bogor Tengah

rabu 1 maret 2023 8 syaban 1444 H HALAMAN 9 CUACA BOGOR HARI INI PRAKIRAAN Sumber: www.bmkg.go.id HUJAN SEDANG SIANG HUJAN RINGAN PAGI HUJAN SEDANG MALAM
METROPOLIS
DENNI WISMANTO Kepala DLH Kota Bogor RENA Sekretaris
Semua warga turut bangga. Apalagi kami terlibat di dalamnya melalui Bogorku Bersih. LALA Ketua RT 05 RW 03, Cimahpar Juara Favorit Bogorku Bersih Sudah selayaknya Adipura diperoleh Kota Bogor. Karena ada hasil pembangunan yang nyata. TULADAJATI SUWANDI Ketua RT 05, RW 07 Pabaton Indah Juara 1 Bogorku Bersih Kategori Tepi Sungai Adipura diraih dengan adanya program Bogorku Bersih. Sehingga berpengaruh terhadap pengurangan sampah yang cukup signifikan. DIDIN Ketua RT 1 RW 6 Kelurahan Pamoyanan Juara 1 Bogorku Bersih Kategori Pemukiman Selamat atas raihan Adipura. Semoga Kota Bogor tahun depan bisa mempertahankan kebersihan lingkungan, sehingga bisa tetap mendapatkan Adipura kembali. FEBY DARMAWAN Camat Bogor Timur Penantian 28 tahun, akhirnya Kota Bogor kembali meraih Adipura. Tinggal tugas kita semua untuk bekerja keras menjaga kebersihan lingkungan, agar dapat mempertahankan
ABDULLAH Dirut Perumda PPJ

AMBLAS: Jembatan penghubung warga di Muarasari yang ambruk, Senin (27/2) lalu segera diperbaiki Dinas PUPR Kota Bogor.

Perbaikan Jembatan Muarasari Dikebut

BOGORPemerintah Kota (Pemkot) Bogor melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) mempercepat perbaikan jembatan ambruk, yang berada di Gang Warung Pala, RT 04/02, Kelurahan Muarasari.

Tahun Ini, pemkot telah menyiapkan anggaran sebesar Rp800 juta, untuk memperbaiki jembatan.

Rencananya, pekerjaan perbaikan jembatan yang menghubungkan dua RW itu, akan dilakukan pada awal April mendatang.

“Kami sudah meninjau lokasi. Anggaran perbaikan jembatan juga sudah ada, kami diminta percepatan,” kata Sekretaris DPUPR Kota Bogor, Rena Da Frina, Selasa, (28/2).

Menurut Rena, gambar perencanaannya pun sudah ada. Hanya saja, ada sedikit revisi, karena berbeda dengan kondisi kerusakan saat ini.

“Panjangnya dan lebarnya segala macemnya itu,” sambung dia.

Untuk revisi gambar sendiri, lanjut Rena, diwacanakan akan mem-

Kami sudah meninjau lokasi. Anggaran perbaikan jembatan juga sudah ada, kami diminta percepatan.”

RENA DA FRINA Sekretaris DPUPR Kota Bogor

butuhkan waktu selama lima hari. Setelah itu, PUPR akan membuatkan rencana anggaran biaya (RAB) hingga harga perkiraan sendiri (HPS), serta memasukan lelang.

“Nah lelangnya juga kami percepat. Jadi, mudah-mudahan akhir Maret atau awal April, itu sudah bisa dikerjakan,” ujar dia. Adapun saat ini, PUPR tengah melakukan pembersihan puingpuing yang ada di dalam Sungai Cibalok, agar aliran air tidak terganggu.(ded/c)

METROPOLIS RADAR BOGOR RABU, 1 MARET 2023 8 SYABAN 1444 H HALAMAN 10
SOFYANSYAH/RADAR BOGOR

TINGKATKAN PERAN PENGAWASAN

DPRD KOTA BOGOR TEMUKAN SARANA PENDIDIKAN DAN LAYANAN PUBLIK TAK LAYAK PAKAI

BERDASARKAN hasil sidak yang dilakukan oleh

Komisi I dan Komisi IV DPRD Kota Bogor pada Rabu (22/2), DPRD Kota Bogor mendapati fasilitas kantor

Kelurahan Sempur dan Kelurahan Ciwaringin serta

SDN Panaragan Kidul sudah tidak layak pakai.

Tidak adanya alokasi anggaran dan kurangnya perhatian disinyalir oleh anggota DPRD Kota Bogor menjadi penyebab terjadinya kerusakan yang dapat berakibat fatal jika dibiarkan.

Sarana Kelurahan Memprihatinkan

Ketua Komisi I DPRD Kota Bogor, Heri Cahyono mengatakan kondisi kerusakan yang dialami oleh kantor Kelurahan Ciwaringin sangat parah. Atap yang mengalami kebocoran dan tidak pernah diperbaiki, sangat mengganggu proses pelayanan dan kerja para aparatur di kelurahan.

“Kita menyaksikan bahwa fasilitas kantor kelurahan ciwaringin kurang memenuhi persyaratan pelayanan kepada masyarkat Ciwaringin,” ujar Heri.

Untuk bisa memperbaiki kantor Kelurahan Ciwaringin, pria yang akrab disapa HC ini berjanji akan mendorong adanya belanja barang di APBD Perubahan 2023. Hal tersebut guna memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang membutuhkan pelayanan.

“Komisi akan mengusulkan dibangun kantor kelurahan di perubahan 2023 untuk perawatan dan perbaikan gedung ini. Mudah-mudahan jika sudah diperbaiki pelayanan kepada msayakarat bisa maksimal dan kinerja pelayanan bisa maksimal,” ungkap Heri.

Keberadaan kantor kelurahan, menurut Wakil Ketua

Komisi I, Anna Mariam Fadhilah merupakan wajah dari pemerintahan Kota Bogor. Sebagai garda terdepan dalam pelayanan kepada masyarakat maka sudah sepatutnya, kantor kelurahan memiliki bangunan yang representatif.

“Kami ingin warga yang datang kesini mendapatkan pelayanan yang nyaman dan pihak kelurahan bisa memberikan pelayanan dengan maksimal. Kelurahan itu kan garda terdepan, maka sudah seharusnya bisa menjadi representatif dari Pemerintah Kota Bogor,” tegas Anna.

Lebih lanjut, Anna menilai kondisi yang dialami oleh Kantor Kelurahan Ciwaringin semakin mempertegas bahwa tidak ada pemerataan pembangunan dan pemeliharaan terhadap aset-aset yang dimiliki oleh

Pemerintah Kota Bogor.

Sehingga, ia menilai perlu adanya perencanaan secara menyeluruh terkait pengelolaan dan pemeliharaan aset yang sudah ada. Agar tidak ada lagi kasus yang serupa dengan kantor Kelurahan CIwaringin.

“Tentu pemeliharaan aset ini sangat penting dan kami komisi I akan meminta kepada BKAD Kota Bogor untuk segera melakukan pendataan dan melakukan perbaikan. Terutama untuk kelurahan yang masih belum memiliki kantor,” pungkasnya.

Kerusakan Sekolah Dasar

Berdasarkan hasil sidak, Komisi IV DPRD Kota Bogor mencatat, kerusakan yang dialami oleh sekolah terdiri dari plafon yang sudah jebol, ruang kelas yang tidak layak pakai, tembok rusak dan pondasi bangunan yang sudah tidak kuat.

Kondisi yang memprihatinkan ini disebut oleh Ketua

Komisi IV DPRD Kota Bogor, Akhmad Saeful Bakhri semakin menambah deretan catatan buruk kepemimpinan

Wali Kota Bogor Bima Arya.

Sebab, bangunan sekolah yang hanya berjarak 1 kilometer dari istana presiden dan Balaikota Bogor ini tidak pernah tersentuh bantuan dan terancam ambruk. Sedangkan pembangunan taman dan infrastruktur lainnya sangat masif dikerjakan.

“Ini memalukan. Hanya berjarak 1 kilometer dari istana presiden dan kantor Wali Kota, masih bisa kita temukan kondisi sekolah yang memprihatinkan,” ujar pria yang akrab disapa Gus M.

Tidak adanya kemauan dari Pemerintah Kota Bogor

untuk memperbaiki bangunan sekolah di Kota Bogor disebut oleh Gus M dengan tidak adanya database dan campur tangan Dinas Pendidikan untuk mendata sekolah yang membutuhkan perbaikan.

Ia pun menyebut, 20 persen anggaran didalam APBD Kota Bogor yang disiapkan untuk sektor pendidikan, nyatanya masih tidak bisa memberikan kualitas pendidikan yang lebih baik di Kota Bogor.

“Kami sudah menekankan bahwa 20 persen anggaran untuk sektor pendidikan harus memberikan kualitas pendidikan yang nyata. Tapi kalau begini, tentu akan kami tindak lanjuti,” tegas gus M.

Tak hanya memanggil (Disdik) Kota Bogor untuk melakukan evaluasi, tapi Gus M menegaskan akan menyurati Wali Kota Bogor Bima Arya untuk segera memperbaiki SDN Panaragan Kidul. “Kami juga akan surati Wali Kota Bima Arya untuk menindaklanjuti perbaikan di SDN Panaragan Kidul,” pungkasnya.

Dilokasi yang sama, Kepala Sekolah SDN Panaragan Kidul, Siti Horisoh, menjelaskan beberapa kerusakan ruang kelas sudah terjadi sejak 2005 dan ruang guru sejak 2010.

Untuk memperbaiki kerusakan tersebut, pihak sekolah sudah mengajukan perbaikan setiap tahunnya. Namun, hingga saat ini, ia belum mendapatkan kepastian kapan perbaikan akan dilakukan.

“Kami sudah berusaha mengajukan ke dinas sejak Oktober dan kami juga mengajukan ke kelurahan melalui Musrenbang. Kasian anak-anak,” ujarnya.

Untuk meminimalisir kerusakan, ia pun menutup beberapa ruang kelas. Namun karena minimnya ruang yang ada, untuk kelas 5 dan kelas 6 masih dipergunakan, meski kondisi ruangan sudah terancam rubuh.

“Kalau kondisi hujan dan angin kencang, kami liburkan karena ngeri. Demi menjaga keselamatan kami pulangkan anak-anak daripada kejadian yang tidak diinginkan,” tutupnya. (*)

DPRD KOTA BOGOR PIMPINAN DEWAN
KETUA DPRD Atang Trisnanto, S.Hut., M.Si WAKIL KETUA DPRD Dadang Iskandar Danubrata, SE WAKIL KETUA DPRD M. Rusli Prihatevy, SE WAKIL KETUA DPRD Jenal Mutaqin, SH RADAR BOGOR I RABU, 1 MARET 2023 8 SYABAN 1444 H HALAMAN 11
Memasuki tahun akhir kepemimpinan Wali Kota Bogor 2019 - 2024, DPRD Kota Bogor meningkatkan fungsi pengawasan. Berbagai kegiatan inspeksi mendadak (Sidak) di lakukan oleh setiap komisi yang ada di DPRD Kota Bogor.

BOGOR RAYA

Plt Bupati: Saya Khilaf

CIBINONG–Setelah didesak

MUI Kabupaten Bogor untuk meminta maaf secara terbuka, akhirnya Plt Bupati Bogor, Iwan Setiawan menyampaikan permohonan maaf terbuka atas pernyataannya, yang membuat geger publik, Selasa (28/2) pagi. Dirinya mengaku khilaf dan menyesal atas pernyataannya tersebut.

“Saya Iwan Setiawan, Plt.

Bupati Bogor, sehubungan dengan pernyataan saya dalam menjawab pertanyaan salah seorang wartawan, terkait isu jual beli jabatan, dalam proses rotasi dan mutasi, dan diberitakan media Pakuan Raya pada Rabu, tanggal 22 Februari 2023, pernyataan tersebut hanya untuk menegaskan bahwa saya tidak pernah melakukan jual beli jabatan dalam proses rotasi dan mutasi di lingkungan Pemkab Bogor,” kata Iwan Setiawan didampingi Sekda Burhanudin, Asisten Pemerintahan Hadi Jana, Kadiskominfo Bayu dan Kesbangpol Bambang Tawekal di ruang kerjanya. Upaya klarifikasi pun, diakui dia, telah dilakukan dengan bertemu beberapa tokoh agama untuk menjelaskan maksud dari pernyataannya sekaligus

meminta maaf.

“Untuk menjelaskan maksud pernyataan tersebut, saya juga telah tabayun dan bersilaturahmi dengan beberapa tokoh

agama, alim ulama dan juga

habaib dan beberapa tokoh masya rakat, untuk mengklarifikasi dan mengutarakan permintaan maaf saya terkait pernyataan tersebut,” tuturnya. “Untuk menjelaskan maksud pernyataan tersebut, saya juga

telah tabayun dan bersilaturahmi dengan beberapa tokoh agama, alim ulama dan juga habaib dan beberapa tokoh masyarakat, untuk mengklarifikasi dan mengutarakan permintaan maaf saya terkait pernyataan tersebut,” tutur Iwan. Dalam permohonan maaf terbuka ini, Iwan Setiawan memohon maaf kepada seluruh umat Islam yang ada di lingkungan Kabupaten Bogor dan di seluruh Indonesia. “Dari hati yang paling dalam dan tulus, sebagai rasa penyesalan atas rasa kekhilafan dan kebodohan saya, atas ucapan tersebut saya menyampaikan permohonan maaf,” tegas Iwan. “Demi Allah, saya tidak ada

niatan sama sekali untuk melecehkan Al-Qur’an sebagai pedoman hidup saya dan seluruh umat Islam,” tukas dia.

Sebelumnya, dalam sebuah wawancara, Iwan Setiawan menyebut siap menginjak AlQur’an, jika dirinya terlibat dalam isu jual beli jabatan di lingkungan Pemkab Bogor.

Terkait ucapannya itu, Ketua

Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Bogor, KH Mukri Adji meminta Plt Bupati meminta maaf secara terbuka kepada semua umat Islam, tidak hanya satu golongan tertentu.

Menurut Mukri Adji, pernyataan tersebut sangat sensitif dilontarkan. Apalagi oleh pejabat publik selevel kepala daerah. Hal itu kata Mukri sangat melukai hati seluruh umat muslim di dunia. Dia menilai pernyataan Iwan dalam wawancaranya beberapa waktu lalu itu berpotensi mengandung unsur pidana penistaan agama.

“Ini penyelesaiannya tindak pidana penodaan agama kalau dilaporkan. Kita ingin, jangan ada arogansi dari siapapun termasuk Plt Bupati terhadap sumpah,” papar Mukri Aji. (cok/c)

MINTA MAAF: Plt Bupati Iwan Setiawan menyatakan permohonan maaf secara terbuka didampingi jajarannya di ruang kerja wabup, Selasa (28/2).

Percepat Pembangunan Jembatan Bailey

CIAWI– Selain longsor, muatan melebihi batas maksimal (tonase) dituding menjadi salah satu penyebab amblesnya Jembatan Cikereteg. Apalagi, Jalan Raya Ciawi-Sukabumi itu menjadi jalur yang sering dilalui kendaraan dengan tonase besar. Bahkan, tidak sedikit kendaraan melebihi tonase melintasi jalan tersebut.

Untuk itu Plt Bupati Bogor, Iwan Setiawan bakal mengeluarkan Perbup untuk mengatur batas tonase yang melintas jalan tersebut.

”Tonase over, nanti kita akan menghitung yang diizinkan berapa. Kita akan buat perbup,” kata dia saat meninjau Jembatan Cikereteg, Selasa (28/2)

Setelah Jembatan Cikereteg ambles, mengakibatkan akses utama BogorSukabumi ditutup total bagi kendaraan roda dua maupun roda empat. Iwan juga mengungkapkan, pihaknya siap mendukung untuk mempercepat proses penanganan jalan dan pembangunan jembatan bailey. Secara sinergi dengan

melibatkan pihak Kepolisian dari Polda, Polres, TNI dan semua stakeholder yang berhubungan dengan penanganan jalan ini.

“Kita sinergi ada dari PUPR, Korlantas, Polda Jabar, Polres dan Balai. Kita ingin ada satu langkah yang cepat, alhamdulillah informasi dari PUPR Pusat solusi jangka pendek hari ini akan dimulai pemasangan jembatan bailey yang diperuntukkan untuk satu jalur yang belum longsor. Mudah-mudahan dua minggu selesai, jadi masyarakat yang akan menggunakan, khususnya angkot mungkin dalam dua minggu bisa dilewati,” ujar Iwan. Setelah jembatan bailey selesai dikerjakan paling lambat dalam kurun waktu 14 hari, maka jangka panjangnya akan dibangun jembatan secara permanen. “Setelah jembatan bailey selesai, selanjutnya akan mulai pekerjaan pembuatan jembatan. Nanti akan berbagi tugas, kami siap bekerjasama, nanti didiskusikan apa tugas masing-

masing,” jelas Iwan. Iwan menyatakan, sambil menunggu pembangunan jembatan bailey selesai, ia akan mengoptimalkan jalur Tapos sampai Leuweung Larangan sebagai jalur alternatif dari Cibedug, Tapos sampai ke Pasar Cikereteg untuk aksesibilitas masyarakat.

“Jalur Tapos yang biasanya ditutup sampai jam delapan, mudah-mudahan nanti camat dengan Forkopimcam dan yang lainnya supaya dapat membuka jalur tersebut secara 24 jam untuk kepentingan masyarakat khususnya motor dan kendaraan kecil. Untuk kendaraan berat bisa lewat jalan tol Bocimi,” tutur dia.

Iwan juga mengaku siap bekerja sama dengan Balai Besar Pembangunan Jalan Nasional DKI Jakarta-Jawa Barat, terutama sosialisasi rekayasa arus lalu lintas.

Saat ini, sejumlah warga Caringin terpaksa mengunakan dua jalur alternatif dan jalur Tol Bocimi untuk kendaraan roda empat. (All/c)

RABU 1 MARET 2023 8 SYA’BAN 1444 H HALAMAN 12
FOTO: HENDI/RADAR BOGOR
AMBLES MELUAS: Tampak Jembatan Cikereteg Jalan Raya Bogor - Sukabumi yang ditutup untuk kendaraan. Sebagian warga melintas di jalur tersebut, Senin (27/2).
SS
IWAN SETIAWAN
FOTO
/IG

Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.