BANGUN NEGERI BIJAKKAN BANGSA www.riaupos.co
@riaupos
Riau Pos
l SENIN, 26 AGUSTUS 2019 l 25 ZULHIJAH 1440 H l 24 HALAMAN
@riaupos.co
Riau Pos
l LANGGANAN & PENGADUAN (0761) 64637, HP +62 823 8440 9900 l ECERAN Rp4.500 l LANGGANAN Rp120.000/bulan (LUAR KOTA TAMBAH ONGKOS KIRIM)
Kakek 70 Tahun Sempat Dikira Meninggal Akibat Asap III Desa Rimbo Panjang, Kecamatan Tambang, Kabupaten Baca Kakek Halaman 7
HENDRAWAN/RIAU POS
KAMPAR (RP) - Seorang kakek berusia 70 tahun, Helmy Oemar, ditemukan tewas di lahan dekat Panti Asuhan Ar-Rahman, Dusun
DIANGKAT: Jenazah Helmy Oemar diangkat warga saat ditemukan tewas di Dusun III, Desa Rimbo Panjang, Kecamatan Tambang, Kampar, Ahad (25/8/2019).
Asap Tebal, Pulangkan Siswa Laporan TIM RIAU POS, Pekanbaru dan Pelalawan
MATAHARI belum juga menampakkan cahaya terik seperti biasanya. Padahal, waktu sudah menunjukkan pukul 12.00 WIB, Ahad (25/8). Sang mentari tertutup kabut asap yang semakin menebal menyelimuti Pekanbaru dan sekitarnya, Baca Asap Halaman 7
Ahsan/Hendra Juara Dunia Lagi MHD AKHWAN/RIAU POS
KABUT TEBAL: Suasana Kota Pekanbaru yang dikepung kabut asap dampak dari kebakaran hutan dan lahan di Provinsi Riau. Foto diambil dari atas ketinggian Apartemen The Peak, Ahad (25/8/2019).
Baca Ahsan Halaman 7
SUBUH ZUHUR ASAR 04.55 12.19 15.40 MAGRIB ISYA 18.25 19.34
Kemenag Pertahankan Sistem Zonasi
Rengat 6 mnt, Bangkinang +2 mnt, Tembilahan 7 mnt, Pasirpengaraian + 4 mnt, Bengkalis -3 mnt, Selatpanjang 5 mnt, Pangkalankerinci - 2 mnt, Siak SriIndrapura 2 mnt, Bagansiapiapi +2 mnt, Telukkuantan +2 mnt.
Dunia Sandang SIAPA yang lebih besar? Sritex atau Duniatex? Dua-duanya sangat besar. Sudah yang terbesar. Dua-duanya bergerak Oleh di bidang tekstil. Juga DAHLAN sama-sama dari Solo. ISKAN Pun bos besarnya adalah sama-sama anak kedua. Juga sama-sama generasi kedua di keluarga masing-masing. Sritex dikendalikan oleh Iwan, putra kedua Lukminto. Duniatex dipimpin Sumitro, putra kedua Hartono. Dua raja tekstil ini seperti bersaing. Sejak zaman bapaknya. Diteruskan anaknya. Baca Dunia Halaman 7
BASEL (RP) - Oktober 2016 jadi penanda berakhirnya era salah satu pasangan ganda putra terbaik dunia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan. Setelah gagal total di Olimpiade Rio de Janeiro, tidak perlu waktu lama bagi keduanya berpisah. Tetapi Ahsan/Hendra kembali bersatu di awal 2018 dan kini melesat menjadi ganda putra nomor dua dunia. Bahkan, Ahad (25/8), pasangan yang dijuluki The Daddies itu meraih gelar juara dunia untuk yang ketiga kalinya. Sebelumnya, mereka meraih emas pada Kejuaraan Dunia
MARDIAS CHAN/RIAU POS
15 BESAR FPJ KUANSING 2019 1. Pahlawan Kuantan Cahayo Kuansing PP Kuansing dari Muaro Sentajo, Sentajo Raya, Kuansing. Hadiah Rp110 juta 2. Limbago Sati Rantau Kuantan PTSP Naker dari Kopah, Kuantan Tengah, Kuansing. Rp83 juta 3. Panah Ombak Sutan Mudo Indragiri dari Sukamaju, Batang Peranap, Inhu.Rp74 juta 4. Pangeran Hilir Rantau Kuantan Wabup Kuansing dari Teluk Pauh, Cerenti, Kuansing. Rp61,5 juta 5. Tuah Keramat Sialang Soko dari Setako Raya, Peranap, Inhu. Rp55 juta 6. Bintang Emas Cahaya Intan dari Tanjung, Hulu Kuantan, Kuansing. Rp48,5 juta 7. Buaye Kuning Keramat Dubalang Hitam Pemkab Inhu dari Redang, Rengat Barat, Inhu. Rp27,5 juta 8. Linta Jalang dari Petapahan, Gunung Toar, Kuansing. Rp21 juta 9. Lilitan Uphae Saghok dari Inuman, Kuansing. Rp15 juta 10. Tuah Kalajengking Muda Indragiri dari Danau Baru, Rengat Barat, Inhu. Rp8 juta 11. Palimo Olang Putie dari Sungai Ala, Hulu Kuantan, Kuansing. Rp6 juta 12. Siposan Rimbo Pemprov Riau dari Pauh Angit Pangean, Pangean, Kuansing. Rp6 juta 13. Siluman Buayo Danau dari Sitorajo Kari, Kuantan Tengah, Kuansing. Rp6 juta 14. Tuah Inayan Mandulang Untuang dari Pulau Aro, Kuantan Tengah, Kuansing. Rp6 juta 15. Datuak Panglimo Mabau dari Inhu. Rp6 juta
PERINGKAT I: Jalur Pahlawan Kuantan dari Desa Muaro Sentajo (atas) berhadapan dengan jalur Limbago Sati dari Kopah saat memperebutkan peringkat 1 dan 2 di Tepian Narosa Telukkuantan, Ahad (25/8/2019).
Pahlawan Kuantan Juara Baru Sentajo Raya Ukir Sejarah TELUKKUANTAN (RP) - Juara baru muncul pa da Festival Pacu Jalur Tradisional 2019 Kabupaten Kuantan Singingi di Tepian Narosa Telukkuantan. Jalur Pahlawan Kuantan Cahayo Kuansing PP Kuansing dari Desa Muaro Sentajo, Kecamatan Sentajo Raya, Kuansing, berhasil keluar sebagai juara, Ahad (25/8). Di final kemarin, Pahlawan Kuantan Cahayo
MAKKAH (RP) - Sistem penempatan jamaah haji di Makkah berbasis zonasi akan dipertahankan dalam haji 2020. Kementerian Agama (Kemenag) menilai program ini berjalan dengan baik. Meskipun begitu ada sejumlah aspek penerapan zonasi yang perlu diperkuat. Kepastian sistem zonasi bakal dilanjutkan itu disampaikan Sekjen Kemenag M Nur Kholis. Kemarin (25/8) dia mengunjungi sejumlah sektor pemondokan jamaah haji Indonesia Baca Kemenag Halaman 7
Kuansing PP Kuansing mengalahkan sang juara rayon II dan IV Kuansing 2019, Limbago Sati Rantau Kuantan dari Kopah, Kecamatan Kuantan Tengah. Sorak-sorai pun bergemuruh menyambut kemenangan sang juara baru itu. Ja l u r ya n g d i b i na langsung keluarga mantan Bupati Kuansing dua periode H Sukarmis, Ketua DPRD Kuansing Andi Putra SH MH bersama Ketua PP Kuansing Dr Adam SH MH itu pun Baca Pahlawan Halaman 7
SUMBER: PANITIA FPJ 2019
REDAKTUR: EDWAR YAMAN
TATA LETAK: COEP73
PRO-BISNIS Riau Pos
l SENIN, 26 AGUSTUS 2019 l HALAMAN 2
RSUD Arifin Achmad Menuju Pusat Ginjal di Riau Laporan PRAPTI DWI LESTARI, Pekanbaru GINJAL kronis merupakan penyakit yang global di tengah masyarakat. Berdasarkan data pada 2013 lalu, 12,5 persen dari penduduk dunia mengalami masalah ini. Jika diciutkan pada lingkup yang lebih kecil, yakni di Provinsi Riau dengan jumlah penduduk lebih kurang 6,8 juta jiwa, berarti ada sekitar 800 ribu jiwa yang diserang penyakit ini. Kepala Unit Hemodialisa yang juga Ketua Tim Ginjal Terpadu RSUD Arifin Achmad dr Rayendra SpPD KGH menyebutkan, dari total tersebut yang melakukan pengobatan hanya sekitar 2-5 persen. “Itu pun mereka yang sudah mengalami terminal, yang memerlukan pengobatan sebagai pengganti ginjal, seperti cuci darah,” jelas dr Rayendra.
Sementara sisanya yang berada pada stadium 1, 2 atau 3, dijelaskannya, pada ginjal, stadium dibagi sampai 5 bagian. Di Riau sendiri, ada sekitar 30 tempat cuci darah, itu dengan jumlah sampai ribuan pasien, masih dalam kalkulasi 2-5 persen tadi,” katanya. Artinya masih banyak masyarakat yang belum terdeteksi mengalami penyakit ginjal. Perlu ada sosialisasi dan survei agar jumlah yang terdeteksi ini banyak. Dokter Rayendra memaparkan, ada banyak faktor risiko yang menyebabkan pasien gagal ginjal. Di antaranya penderita diabetes melitus. Di mana 20-40 persen penderitanya bisa bermuara pada ginjal kronis atau gagal ginjal. “Kemudian pasien hipertensi. Diperkirakan 30 persen dewasa muda menderita hipertensi. Namun
PRAPTI DWI LESTARI/ RIAU POS
MENINJAU RUANGAN: Kepala Unit Hemodialisa yang juga Ketua Tim Ginjal Terpadu RSUD Arifin Achmad dr Rayendra SpPD KGH (kiri) dan Direktur RSUD Arifin Achmad dr Nuzelly Husnedi MARS meninjau rungan pusat cuci darah yang akan difungsikan dalam waktu dekat, Ahad (25/8/2019). sayangnya, dari jumlah tersebut, hanya sepertiganya yang tahu,” ucap Rayendra. Selanjutnya adalah para usia lanjut. Dikatakan Rayendra, usia 40 tahun ke atas akan mengalami penguran-
gan satu persen fungsi ginjal setiap tahun. “Bayangkan usia lanjut dengan hipertensi dan diabetes melitus, faktor risiko tentu akan sangat besar,” katanya. S e la i n i tu , p e ng gu na
obat-obatan jangka panjang juga berpeluang mengalami gagal ginjal. Kemudian lainnya ada juga disebabkan faktor genetik, kegemukan dan asam urat. Rayendra berharap kepa-
da seluruh masyarakat agar tidak segan atau ragu memeriksakan diri lebih dini ke rumah sakit. Minimal untuk mendeteksi dini penyakit yang ada di dalam tubuh. RSUD AA saat ini menangani pasien gagal ginjal yang sudah pada stadium 5 dengan dukungan alat hemodialisa yang canggih. Di samping itu penanganan gagal ginjal juga dengan alternatif lain yaitu Continuous Ambulatory Peritoneal Dialysis (CAPD). Alternatif ini memungkinkan pasien dan keluarga yang melakukan perawatannya sesuai keperluan dan arahan dokter. Direktur RSUD Arifin Achmad H Nuzelly Husnedi, menambahkan, saat ini RSUD AA sudah memiliki 20 mesin terbaru untuk layanan cuci darah sebagaimana dipunyai juga oleh rumah sakit besar dan ternama di Indonesia.
Di samping itu RSUD AA juga mempunyai dokter ahli yang lengkap untuk penanganan pasien ginjal misalnya dr Rayendra SpPD KGH yang merupakan dokter spesialis penyakit dalam konsultan ginjal dan hipertensi satu satunya di Provinsi Riau. Kita berharap dengan mengembangkan pelayanan sub spesialistik ini maka level pelayanan RSUD AA sebagai pusat rujukan tentu tidak sama dengan pelayanan rumah sakit lainnya. “Kita komit memberikan layanan maksimal, dan berupaya menjadi pusat pelayanan ginjal dan cuci darah di Provinsi Riau. Bersama Tim Ginjal Terpadu, in sya Allah itu bisa kita wujudkan,” kata Direktur. Ditambahkan Nuzelly, RSUD Arifin Achmad sebagai pusat rujukan rumah sakit di Provinsi Riau juga sudah memiliki Tim Ginjal Terpadu.(ifr/ayi)
Adu Nyali di Honda Dream Cup PEKANBARU (RP) - PT Astra Honda Motor selaku pabrikan sepeda motor Honda di Indonesia besama PT Capella Dinamik Nusantara, main dealer Honda wilayah Riau Daratan kembali menggelar ajang bergengsi. Yaitu kejuaraan balap motor one make race Honda yakni Honda Dream Cup 2019. Event ini diselenggarakan, Ahad (25/8) di Sport Center Rumbai, Pekanbaru. Ini menjadi tahun ke-5 penyelenggaraan HDC 2019. Tahun ini AHM dan PT Capella Dinamik Nusantara mengusung tema Satu Hati Raih Impian, Saatnya Jadi Juara. Ini menghadirkan pembalap Honda berbakat se-regional Sumatera untuk di adu dalam sirkuit balapan yang memperebutkan podium kemenangan. Regional Head PT Capella Dinamik Nusantara, Main Dealer Honda wilayah Riau
Darata n A r i f i n mengatakan, tingginya minat dan antusias pembalap muda berbakat khususnya di Provinsi Riau membuat perusahaan kontinu menyelenggarakan event Honda Dream Cup yang merupakan wadah positif untuk mereka. Hal ini juga merupakan salah satu bentuk apresiasi Honda kepada para pencinta sepeda motor Honda, terutama dalam dunia balap. “Dengan ini kami berharap para generasi muda yang hobi dalam dunia balap, dapat memanfaatkan ajang Honda Dream Cup ini sebagai kesempatan emas untuk meraih impian menjadi sang juara dan mendapatkan kesempatan berkompetisi di kejuaraan tingkat nasional,” ucapnya. Apalagi sebagai tuan rumah, tidak ketinggalan dan mengi-
kutsertakan pembalap dari Honda Capella CMD FIF KYT Racing Team dalam kejuaraan balap bergengsi ini. Di tahun ini Honda Dream Cup memperlombakan 10 kelas dari motor sport hingga matik dengan beberapa kelas. Di antaranya, HDC 1-Honda Sonic 150R/Supra 150 Tune-Up Expert, HDC 2-Honda Sonic 150R/Supra 150 Tune-Up Novice, HDC 3-Honda Sonic 150R/Supra Standart Rokie U-16, HDC 4-Honda Sonic 150R/Supra Standart Pemula U-12, HDC 5-Honda CBR150 Standar Open, HDC 6-Honda Supra GTR 150 Standar Open MD/ DL, HDC 7-Honda CRF150L Supermoto Standar Open MD/DL, HDC 8-Honda CRF150L Supermoto Tune Up s/d 180cc Open, HDC 9-Honda Matic Standar sampai
130cc Open, HDC10-Honda Matic Tune-Up 150cc Open, dan HDC 10-HondaMatic Standar sampai130cc wanita. Sementara itu, Sales Manager PT Capella Dinamik Nusantara Soeryadi menambahkan, selama event Honda Dream Cup 2019 berlangsung pihaknya juga mengadakan pameran sepeda motor Honda dengan beragam aktivitas menarik dan perlombaan yang bisa diikuti dan dinikmati masyarakat Pekanbaru. Beberapa aktivitasnya antara lain lomba mewarnai tingkat TK dan SD, costreet challange, solo cosplay, dance competition, nobile legend competition dan gymkhana competition. “Kami juga menyediakan berbagai produk baru sepeda motor Honda di pameran dan berbagai macam program menarik untuk setiap pembelian sepeda motor Honda pada saat pameran. Khusus
PRAPTI DWI LESTARI/RIAU POS
MULAI BALAPAN: Sejumlah pembalap HDC 2019 bersaing sangat ketat saat lomba dimulai, Ahad (25/8/2019).
untuk pembelian sepeda motor selama acara, kami berikan program khusus dengan potongan angsuran Rp45.000
dan jaket racing untuk pembelian tipe sport dan Supra GTR150. Kami juga memberikan potongan angsuran
Rp25.000 untuk pembelian all type sepeda motor Honda (syarat dan ketentuan berlaku),” ucapnya.(ayi)
Serbu Promo Merdeka Honda Arista Sudirman
PRAPTI DWI LESTARI/RIAU POS
SERAHKAN HADIAH: Branch Manager Honda Arista Sudirman Ricky Gontoro (kanan) menyerahkan hadiah utama 5 gram emas antam dalam showroom event bertema Merdeka Sale Agustus 2019 kepada pemenang hadiah utama Gery (tengah), Sabtu (24/8/2019).
KAMARUDDIN REDAKTUR: JARIR AMRU
PEKANBARU (RP) - PT Arista Auto Prima atau Honda Arista Sudirman, Sabtu (24/8) kembali menggelar shoowroom event spesial bertema Merdeka Sale. Acara ini memamerkan beragam produk unggulan, seperti mobil Honda Brio dengan down payment (DP) murah, Rp13 juta. Branch Manager Honda Arista Sudirman Ricky Gontoro mengatakan, tak hanya Honda Brio, beragam produk unggulan Honda Arista juga memberikan DP murah seperti honda Mobilio DP Rp28 juta, Jazz Rp30 juta, HRV Rp34 juta. Bahkan, showroom yang berada di Jalan Jenderal Sudirman Pekanbaru ini juga memberikan fasilitas ruang bermain anak dan promo hadiah utama 5 gram emas Antam untuk konsumen yang melakukan transaksi berupa Surat Pemesanan Kendaraan (SPK) dalam acara ini. Setiap konsumen yang melakukan SPK dalam kegiatan ini berhak mendapatkan undian berupa smartphone, Tv, coffe maker, blander, dan hadiah spesial lainnya.
‘’Melihat antusias pencinta mobil Honda kami optimis dapat mencapai target penjualan sebanyak 20 SPK dalam acara ini. Karena di acara-acara sebelumnya kami selalu melampaui target,” ucapnya. Honda Arista Sudirman juga memiliki berbagai cabang di Provinsi Riau seperti, Honda Arista Kerinci, Honda Arista Ujung Batu, Honda Arista Pasirpengaraian, Honda Arista Perawang, Honda Arista Bagan Batu, hingga Honda Arista Air Molek. “Kami juga memberikan promo suka-suka khusus untuk pembelian mobil Honda dengan nik 2018, serta free pengecekan mesin dengan teknologi komputer. Bagi pencinta mobil Honda juga dapat menikmati layanan trad in bersama Honda Mobil 88,” tegasnya. Sementara itu, pemenang 5 gram emas antam Gery mengucapkan terima kasih kepada Honda Arista Sudirman yang telah memberikannya kesempatan memperoleh hadiah utama emas antam dalam acara showroom event kali ini.(ayi)
TATALETAK: WAN SARUDIN TATA LETAK: COEP73
PRO-BISNIS Riau Pos
l SENIN, 26 AGUSTUS 2019 l HALAMAN 3
Berkat Tata Kelola yang Baik, PGN Raih Dua Penghargaan pada TOP GRC 2019 Laporan HASANAL BULKIAH, Pekanbaru PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGN) berhasil meraih penghargaan sebagai TOP GRC 2019 #4 Stars dan Direktur Utama PGN Gigih Prakoso Soewarto dinobatkan sebagai The Most Committed GRC Leaders 2019 di ajang Top Governance Risk & Compliance Summit 2019 yang digelar di Hotel Borobudur, Jakarta (22/8). Penghargaan TOP GRC 2019 mengusung tema “Sustaining Through Integrated GRC” dan melibatkan 500 perusahaan di Indonesia. Penilaian dilakukan oleh tim independen yang berlangsung sejak Februari-Juli 2019. “Kami bersyukur dan bangga atas penghargaan yang berhasil diraih PGN dalam ajang Top GRC 2019.
REDAKTUR: JARIR AMRUN
DINOBATKAN: Direktur Utama PGN Gigih Prakoso Soewarto (dua kanan) dinobatkan sebagai The Most Committed GRC Leaders 2019 di ajang Top Governance Risk & Compliance Summit 2019 di Hotel Borobudur, Jakarta (22/8/2019). PGN FOR RIAU POS
Ini merupakan hasil kerja sama dan bukti komitmen seluruh insan PGN untuk
menjalankan tata kelola perusahaan yang baik di setiap proses bisnis perusahaan,”
jelas Gigih Prakoso di Jakarta, Kamis (22/8). TOP GRC 2019 merupa-
kan ajang penilaian untuk Governance, Risk & Compliance terintegrasi yang diimplementasikan perusahaan dalam rangka pencapaian tujuan perusahaan. Sekretaris perusahaan P GN, Rachmat Hutama mengatakan, dalam upaya mencapai tujuan sebagai perusahaan energi kelas dunia, P GN s enantiasa menjalankan tata kelola perusahaan yang baik dalam seluruh proses bisnis. Hal ini juga berlaku terhadap entitas anak perusahaan PGN. “Prinsip tata kelola perusahaan yang baik harus menjadi DNA bagi setiap insan PGN di semua level manajemen. Komitmen inilah yang semakin memperkuat posisi PGN sebagai pioner
pemaanfaatan gas bumi selama lebih dari setengah abad ini,” kata Rachmat. Lebih lanjut Rachmat menegaskan, PGN secara rutin setiap minggu melakukan pemantauan dan assessment kinerja seluruh pekerja, baik di operasional kantor pusat, area serta perwakilan luar negeri terkait dengan kinerja pekerja tersebut. Seluruh pekerja wajib melakukan assessment ini dengan menjawab kuesiner yang dikirimkan melalui media elektronik. Dalam prosesnya, setiap kepala bagian bidang masing-masing wajib mengetahui kinerja SDM-nya. Dengan assessment ini, kinerja setiap pekerja dapat dipantau, sehingga pemenuhan terhadap Key Performance Indicators (KPI) dapat
dimonitor. “Assessment ini akan mendorong setiap pekerja untuk terus mencapai level terbaiknya. Perusahaan juga memberikan reward and punishment sesuai dengan kinerja yang terukur dengan parameter yang jelas,” tambah Rachmat. Sebagai subholding gas, PGN telah membangun dan mengelola jaringan gas sepanjang 10 ribu kilometer (km) dan pipa jaringan gas rumah tangga sepanjang 3.838 km. Pengelolaan niaga gas bumi mencapai 900-950 BBTUD dengan jumlah pelanggan lebih dari 300 ribu dari berbagai segmen pasar mulai UMKM, industri, rumah tangga, kelistrikan hingga transportasi.(*)
TATA LETAK: WAN SARUDIN
OPINI
Riau Pos
Tajuk
Riau Provinsi Literasi
rencanA
Ancaman Kekeringan KABUT asap akibat kebakaran lahan dan hutan (karhutla) di Provinsi Riau belum juga berakhir. Korban warga akibat terserang infeksi saluran pernapasan akut (ISPA) terus berjatuhan. Puskesmas pun diminta siaga 24 jam untuk menangani warga yang perlu pelayanan kesehatan, khususnya akibat ISPA. Belum lagi bicara berapa biaya yang dikeluarkan untuk mengatasi karhutla. Setiap hari Badan Nasional Penanganan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Riau mengoperasikan helikopter untuk melakukan water bombing di lokasi titik api. Sudah jutaan liter air yang ditumpahkan dari udara untuk memadamkan titik api yang membakar lahan gambut Bumi Lancang Kuning. Itu belum lagi biaya untuk personel dari Tim Satgas yang turun langsung untuk memadamkan titik api di lapangan. Beberapa waktu terakhir, penyemaian garam di awan dengan teknologi modifikasi cuara (TMC) juga dilakukan. Meski BNPB dan BPBD Riau belum mengeluarkan angka resmi, bisa dipastikan miliaran rupiah dana telah dikeluarkan. Baik operasional helikopter, pesawat, gaji pilot, sewa helikopter dan tentunya anggaran personel yang melakukan pemadaman di darat. Kini ancaman baru juga mengintai. Prediksi musim hujan Provinsi Riau yang diprediksi akan begeser ke Oktober juga berdampak lain. Selain kekeringan lahan gambut dan mudah terbakar, juga ada potensi warga mengalami kekeringan air. Kondisi itu telah terjadi di beberapa daerah. Informasi itu disampaikan oleh Ketua Umum Yayasan Nur Iman, Amrasul Abdullah. Pimpinan yayasan yang membawahi Pesantren Dar el Hikmah, Pekanbaru itu mengatakan, dia memperoleh informasi dari wali santri saat menjenguk anaknya ke pondok. Bahwa, ada beberapa daerah yang kekeringan. Dia menyebut di daerah Kulim, Pekanbaru dan Pulau Muda, Kecamatan Kuala Kampar, Kabupaten Pelalawan. Dari informasi itu, pada Sabtu (24/8) lalu, ribuan santri pondok pesantrean tersebut bersama warga sekitar menggelar Salat Istisqa. Usaha dan doa telah dilakukan. Kini masyarakat Riau menungg u hasil kerja tim di lapangan dan tentunya dikabulkannya doa oleh Yang Maha Kuasa. Kabut asap belum berakhir, ancaman kekeringan kini mengintai. Kondisi ini harus segera disikapi, terutama pemegang kebijakan di negeri ini. Terlalu besar pengorbanan yang harus dikeluarkan bila selalu memulai penanganan setelah bencana itu terjadi. Ke depan, selayaknya mulai serius untuk menjalankan program antisipasi bencana. Semoga kita tidak selalu jadi langganan karhutla, kabut asap dan kekeringan di musim kemarau serta banjir di musim hujan. Semoga.***
l SENIN, 26 AGUSTUS 2019 l HALAMAN 4
DEWAN Perpustakaan Provinsi Riau kini resmi terbentuk. Hari ini Senin (26/8/2019) dikukuhkan Gubernur Riau di Gedung Daerah. Lembaga baru ini bertugas memberikan pertimbangan, nasihat, dan saran bagi perumusan kebijakan dalam bidang perpustakaan di Provinsi Riau. Dewan Perpustakaan Provinsi juga bertugas menampung dan menyampaikan aspirasi masyarakat terhadap penyelenggaraan perpustakaan, dan tak kalah pentingnya melakukan pengawasan dan penjaminan terhadap mutu layanan perpustakaan. Dewan Perpustakaan Provinsi bukan lembaga pengambil keputusan seperti fungsi yang melekat pada Dinas Perpustakaan dan Arsip. Dewan Perpustakaan Provinsi hanya sebatas memberi masukan. Hakikatnya Dewan Perpustakaan Provinsi ini sebuah entitas pendukung. Diharapkan ke depan, fungsi pelayanan perpustakaan dan budaya literasi masyarakat meningkat. Tugas berat terpikul di pundak Dewan Perpustakaan Provinsi. Pembentukan Dewan Perpustakaan Provinsi menandakan, bahwa urusan perpustakaan yang menjadi Urusan Wajib Pemerintah Daerah sebagaimana diatur dalam UU Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah, bukanlah urusan yang bisa dipandang sebelah mata. Perpustakaan berurusan dengan pendidikan sumber daya manusia sebuah bangsa. Premisnya kirakira demikian: SDM yang berkualitas dipengaruhi oleh pendidikan yang berkualitas, pendidikan yang berkualitas dipengaruhi oleh budaya literasi yang baik, budaya literasi yang baik dipengaruhi oleh tersedianya layanan perpustakaan yang bermutu. Budaya Literasi Provinsi Riau sesungguhnya
rendah. Hal ini menunjukkan rendahnya budaya literasi masyarakat kita. UNESCO menyebut, indeks baca kita sekitar 0,001 persen. Artinya, dalam setiap 1.000 orang, hanya satu yang memiliki minat membaca. Kita boleh percaya boleh tidak terhadap hasil penelitian tersebut, namun indikasi terhadap rendahnya budaya literasi ini terlihat jelas dari demikian mudahnya masyarakat kita terpengaruh oleh berita-berita dan ujaran-ujaran kebencian yang bertebaran di media sosial. Akibatnya, tanpa pikir panjang, akibat rendahnya kemampuan memahami, masyarakat dengan gampangnya ikut menyebarkan konten hoax tersebut. Buku adalah jendela dunia. Membaca buku membuka cakrawala berpikir kita. Wakil Presiden Pertama RI, Mohammad Hatta pernah berkata, “Aku rela dipenjara asalkan bersama buku, karena dengan buku aku bebas”. Begitu pula dengan Ir Soekarno, Presiden Pertama RI, yang memiliki segudang buku di kamarnya. Tak heran kelak kedua tokoh tersebut menjadi tokoh yang berpengaruh bagi Indonesia. Minat baca, buku, perpustakaan merupakan komponen penting dalam budaya literasi sebuah bangsa. Kita di Riau sesungguhnya memiliki banyak komunitas yang peduli terhadap budaya literasi tersebut , ada Forum Lingkar Pena, Rumah Suku, Rumah Sunting, Taman Baca, Komunitas Pena Terbang, Forum Literasi Remaja, Gerakan Riau Membaca, Forum Perpustakaan Perguruan Tinggi, dan lain-lain. Kini telah hadir pula Dewan Perpustakaan Provinsi. Ayo bergegas kita bersama bergerak kompak bahu-membahu saling isi mengisi membangun peradaban literasi menuju Riau maju Riau bermartabat. Salam Literasi! ***
memiliki rekam jejak pada 1957, daerah ini juga yang mengesankan datercatat sebagai daerah lam budaya literasi. Bila yang paling aktif dalam buku menjadi ukuran dunia kepenerbitan dan keberaksaraan sebuah paling banyak menerbitnegeri, maka sebutlah kan buku, sehingga Riau disebut sebagai Negeri negeri Melayu Riau. SejaShohibul Kitab. rah negeri Melayu (Riau Menteri Pendididan Kepulauan Riau), kan dan Kebudayaan sejak dulu sudah terkenal (Mendikbud) RI, Anies dalam bidang budaya Oleh: Baswedan pada bulan tulis baca. Dr drh Chadir MM Negeri ini sejak dulu Mantan Ketua DPRD Maret 2016 mencanangRiau kan Riau sebagai Provinsi sudah melahirkan penuLiterasi. Riau memiliki lis-penulis dan pujangga terbilang yang menghasilkan kar- gedung perpustakaan Soeman HS ya-karya agung. Sebut saja Raja Ali yang terletak di jantung ibukota Haji, Soeman Hs, Sutardji Calzoum Provinsi Riau, Pekanbaru dengan Bachri, Hasan Junus, Rida K Liam- desain arsitektur terbaik dan tersi, BM Syamsuddin, Idrus Tintin, megah di Asia Tenggara. Lambang Ibrahim Sattah, Tenas Effendy, Edi- peradaban itu memang membangruslan Pe Amanriza, dan lain-lain. gakan. Tentu saja tidak hanya pada Dalam deretan nama-nama muda tampilan fisik, dengan berbagai yang tampil di panggung nasional fasilitas dan pelayanan, perpustakepenulisan ada Taufik Ikram Jamil, kaan ini memperoleh akreditasi A. Maka ketika perpustakaan digital Al Azhar, Marhalim Zaini, Dhenie Kurnia, Fakhrunnas MA Jabbar, SMK Labor Binaan FKIP Universitas Syaukani Al Karim, Kazzaini, Tien Riau menjadi Juara Pertama dalam Marni, Abel Tasman, Temu Amsal, Lomba Perpustakaan SLTA/MA tingkat Nasional 2019, beberapa hari lalu, dan lain-lain. Ketika kesultanan lain di nusan- hal itu terasa pantas. Hal itu berkat tara belum tertarik dalam dunia kerja keras pengurus dan pembina literasi, Kesultanan Siak Sri Inder- perpustakaan di daerah ini. Perpusapura sudah menerbitkan beber- takaan digital ini mengungguli perapa buku yang diterbitkan oleh pustakaan sekolah utusan Provinsi penerbit di Singapura. Buku yang Daerah Istimewa Yogyakarta, sebuah terkenal adalah Ingat Jabatan yang provinsi yang dikenal memiliki buterbit tahun 1897. Buku ini ditulis daya literasi tinggi. Literasi Cegah Hoax dalam Arab-Melayu, berisi rincian Literasi tak lagi melulu diartikan tanggung jawab dari berbagai posisi atau jabatan di pemerintahan mulai sebagai kemampuan tulis-baca. dari pejabat istana, wakil kerajaan di Sesuai tuntutan zaman pengertian daerah jajahan, pengadilan maupun literasi berkembang sebagai kepolisi. Pada 1901 Kesultanan Siak mampuan seseorang dalam menSri Inderapura menerbitkan pula golah dan memahami informasi kitab hukum atau undang-undang, saat melakukan proses membaca dikenal dengan nama Bab al-Qa- dan menulis. Kita prihatin, dalam wa’id. Selama beberapa dekade beberapa laporan hasil riset disebut pasca terbentuknya Provinsi Riau minat baca di Indonesia tergolong
AKTIVITAS OSS dan Sipro Berikan Kemudahan bagi Pelaku Usaha BAGANSIAPI-API (RP) Sejak diberlakukannya Online Single Submission (OSS) dikelola oleh pusat dan Sistim Informasi Perizinan Rokanhilir (Sipro) yang ditangani di Kabupaten Rohil telah memberikan dampak positif. OSS dan Sipro ini telah memberikan kemudahan-kemudahan bagi pelaku usaha dalam mendapatkan perizinan. ‘’Dampak dar i diberlakukannya OSS dan Sipro ini, cukup banyak sekali,’’ kata Kepala Dinas Penanaman Modal dan Perizinan Terpadu Satu Pintu (DPMPTST) Kabupaten Rohil, Drs Acil Rustianto didampingi Kabid Perizinan dan Non Perizinan, Aswar SE yang
ditemui Riau Pos kemarin di ruang kerjanya. Manfaatnya, yakni mempermudah pengurusan berbagai perizinan berusaha baik prasyarat untuk melakukan usaha, izin usaha maupun izin operasional buat kegiatan operasional usahanya. Manfaat lainnya yakni memfasilitasi pelaku usaha untuk terhubung dengan semua stakeholder serta memperoleh izin secara aman dan cepat. Termasuk memfasilitasi pelaku usaha dalam melakukan pelaporan dan pemecahan masalah perizinan dalam satu tempat. ‘’ Yang paling penting, dengan OSS dan Sipro ini, pelayanan pengurusan perizinan dapat dilakukan se-
cara transparan lantaran dapat diakses serta untuk menghindari terjadinya pungli,’’ kata Acil. Pria yang pernah menjabat sebagai Camat Bangkopusako ini melanjutkan, sedikitnya dalam setahun ada sekitar 1.800 pelaku usaha yang datang ke kantor untuk mengurus perizinan. ‘’Saking mudahnya, pelaku usaha khususnya yang sudah memiliki Nomor Induk Berusaha (NIB), bisa mengaksesnya di rumah,’’ kata Acil. Mengingat pentingnya keberadaan OSS dan Sipro ini, tambah Acil, pihaknya sudah mengambil kebijakan. Salah satu di antaranya yakni mensosialisasikan keberadaan OSS dan Sipro
kepada masyarakat menggunakan sarana media yang tersedia. ‘’Ini dilakukan lantaran tidak tertutup kemungkinan ada pelaku usaha yang belum mengetahui tentang pelayanan perizinan sistim online itu,’’ kata Acil. Gilirannya, tambah Acil, DPMPTSP Kabupaten Rohil segera member ikan penyuluhan berkaitan pelayanan perizinan sistim online kepada pelaku yang belum memiliki NIB. ‘’Bagi pelaku usaha yang belum memiliki NIB dan belum mengenal serta mengetahui sistim ini bisa datang ke kantor. Kita berikan penjelasan dan pengertian kepadanya. Termasuk memfasilitasi dan membantu para pelaku us-
Permainan Meriahkan TK Srikandi Rohil BAGANSIAPI-API (RP) - Tak seperti biasanya, suasana di Jalan Tanahputih, Kecamatan Bangko, Kabupaten Rohil persisnya di depan TK Lima Srikandi Sabtu (24/8) terasa ramai dan meriah. Puluhan anak TK Lima Srikandi mengikuti lomba memeriahkan HUT RI ke 74 dengan penuh semangat namun tetap terlihat lucu dan mampu mengundang gelak tawa. ‘’Lucu kalau nengok anak-anak bertanding,’’ kata Erawati berusia 45 tahun salah seorang wali murid yang ikut larut dan serius menyaksikan anaknya mengikuti permainan yang diadakan di TK Lima Srikandi. Jenis permainan yang diadakan di TK Lima Srikandi berupa makan kerupuk. Kemudian memasukkan pensil dalam botol, memecahkan balon, membawa bola pimpong pakai sendok serta makan kue. Kegiatan yang penuh kelucuan ini selain disaksikan langsung oleh wali murid juga sebagian warga yang berada
REDAKTUR: JARIR AMRUN
IKUT LOMBA: Anak TK Srikandi Bagansiapi-api sedang serius mengikuti lomba makan kerupuk memeriahkan HUT ke-74 RI, Sabtu (24/8/2019). SYAHRI RAMLAN/ RIAU POS
di sekitar TK Lima Srikandi. Sejumlah permainan yang dipertandingkan khusus bagi anak TK Lima Srikandi ini ditangani langsung oleh para gurunya. Yakni Kepala TK Lima Srikandi Luci Rayani SPd. Suryatun SPd, Larassia Roesy SPd, Yuni Royana SPd dan Marisa. ‘’Alhamdulillah, kegiatan yang dilaksanakan ini telah berjalan lancar,’’ kata Luci Rayani.
Selain melaksanakan permainan, TK Lima Srikandi yang baru muncul ini juga telah ambil bagian. Terutama dalam memeriahkan HUT RI yang telah dilaksanakan di tingkat Kabupaten Rohil. Seperti mengikutsertakan sejumlah anak-anak didik yang masih berusia dini untuk mengikuti karnaval dengan menggunakan sarana beca hias.(sah/c)
SYAHRI RAMLAN/ RIAU POS
aha itu dalam memberikan perizinan,’’ kata Acil. Guna memudahkan pelaku usaha untuk mendapatkan pelayanan perizinan melalui sistim online, tambah Acil, dapat ditelusuri melalui laman web yang telah disiapkan. ‘’Untuk akun OSS dapat menelusuri laman web
yakni www.oss.go.id. Sedangkan untuk akun SIPRO, laman webnya yakni Sipro.rohilkab. go.id,’’ kata Acil. Acil menambahkan, dalam penerbitan izin berusaha kepada pengusaha atau investor tidak dikenakan biaya kecuali pajak atau retribusi yang ditetapkan dengan
LAYANI: Petugas di Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Perizinan Terpadu Kabupaten Rohil melayani para pelaku usaha untuk mendapatkan Nomor Induk Berusaha, belum lama ini.
peraturan perundang-undangan yang berlaku. ‘’Dalam pengurusan perizinan supaya diurus langsung oleh pengusaha. Agar pengusaha lebih jelas terhadap syarat dan kewajiban yang harus dilengkapi atau komitmen yang harus mereka penuhi,’’ kata Acil.(sah/c)
Gebyar Wirausaha Mitsubishi Gathering LCV 2019, Customer Dapat Hadiah dan Diskon Khusus BAGANBATU (RP) - Dealer resmi Mitsubishi PT Suka Fajar Cabang Bagan Batu menggelar Gebyar Wirausaha Mitsubishi Gathering LCV 2019 di Aula Bintang Mulia Bagan Batu Kecamatan Bagan Sinembah, Jumat (23/8) malam. Gebyar Wirausaha Mitsubishi ini dihadiri ratusan costumer setia Mitsubishi, Kepala Cabang (Kacab) PT Suka Fajar Cabang Baganbatu, Usman, Kacab PT Suka Fajar Duri Km 4, Abdul Hadi, Kacab PT Suka Fajar Jalan Sudirman Duri, Hidayat, mitra dan tim dari Mitsubishi PT Suka Fajar. Kepala Cabang PT Suka Fajar Cabang Bagan Batu, Usman, mengatakan Gebyar Wirausaha Mitsubishi LCV Gathering 2019 ini merupakan bentuk apresiasi
SUKA FAJAR FOR RIAU POS
HADIAH: Kepala Cabang PT Suka Fajar Baganbatu, Usman memberi hadiah kepada costumer.
kepada pelanggan setia Mitsubishi. Dalam kata sambutannya ia mengucapkan terima kasih untuk costumer yang hadir pada malam gathering tersebut.
“Saya ucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya pada bapak ibu yang berkesempatan hadir pada malam ini, mudah-mudahan kegiatan ini dapat meningkatkan kerja sama serta untuk meraih kesuksesan bersama, ini bukti kami dan apresiasi kami kepada costumer yang telah menjadi pelanggan setia Mitsubishi PT Suka Fajar,” ujarnya. Disampaikan Usman, PT Suka Fajar selaku dealer resmi Mitsubishi pada acara gathering itu juga memberikan penawaran spesial khusus jenis L300 dan Triton GLX 4x2 single cabin. “Khusus tiap pengambilan unit Triton GLX 4x2 single cabin dan Colt L300, pada malam Gebyar Wirausaha Mitsubishi ini kita berikan hadiah dan diskon khusus,” ujarnya.(sah/c)
TATA LETAK: WAN SARUDIN
KOMUNIKASI-BISNIS Riau Pos
l SENIN, 26 AGUSTUS 2019 l HALAMAN 5
Yamaha Bersama Klinik Pandau Sehat Medika Hadirkan Pesta Rakyat di Siak Hulu SIAKHULU (RP) - PT Alfa Scorpii Pekanbaru, Ahad (25/8) kembali menjadi sponsor dari acara Pesta Rakyat Klinik Pandau Sehat Medika bertepatan di Jalan Lembah Damai, Pandau Jaya Siak Hulu. Promosi Area Pekanbaru, Ega mengatakan, acara ini bertujuan untuk memberitahu fasilitas pemeriksaan gratis untuk masyarakat dalam rangka Hari Kemerdekaan RI, sekaligus memperkenalkan produk-produk Yamaha, memberikan pelayanan servis gratis dan promo menarik lainnya. Apalagi kegiatan ini di mulai dari pukul 07.00 pagi dengan dilanjutkan senam sehat yang diikuti ratusan oleh warga Pandau dan berkesempatan mendapatkan kupon doorprize yang akan diundi oleh panitia. Selain itu, juga ada pe meriksaan kesehatan gratis oleh Klinik Pandau Sehat
PRAPTI DWI LESTARI/ RIAU POS
ANTUSIAS: Ratusan masyarakat Pandau antusias mengikuti serangkaian acara pesta rakyat bersama Yamaha, Ahad (25/8/2019).
Medika, kemudian juga ada beberapa stand yang join seperti Stan CDR, Indomaret, KFC, BPJS, dan spare part Yamaha. Terdapat juga berbagai perlombaan seperti lomba masak ibu-ibu, tarik tambang, makan kerupuk, memasukan paku dalam botol, balap karung pakai helm, dan tebak judul lagu. ”Untuk setiap pembelian sepeda motor Yamaha akan mendapatkan voucher 200 ribu
selama acara berlangsung. Ada juga Promo Merdeka Cicilan Heboh dan promo untuk pembelian unit R25 mendapatkan tiket gratis nonton motor GP di Sepang Malaysia,” ucapnya. Selain itu, Yamaha juga menyediakan test ride FreeGo untuk konsumen yang ingin mencoba mengendarai salah satu produk terbaru Yamaha yang di mana pengisian BBM tidak pakai ribet, tidak perlu buka jok karena tangki
PLN UP3 Pekanbaru Gelar Promo Gebyar Kemerdekaan PEKANBARU (RP) - Dalam rangka Hari Ulang Tahun ke-74 Kemerdekaan Indonesia, PLN UP3 Pekanbaru gelar Promo Gebyar Kemerdekaan 2019 mulai dari 16 Agustus hingga 31 Oktober 2019 di pasar mingguan, Ahad (25/8). Manager PLN UP3 Pekanbaru, Himawan Sutanto mengatakan, selama periode promosi ini, PLN memberikan diskon tambah daya 50 persen yang berlaku untuk daya mulai 450 Volt Ampere (VA) hingga 197 Kilo Volt Ampere (kVA). Tidak hanya itu, diskon tersebut akan bertambah hingga 74 persen jika pelanggan menambah paket internet dan TV berlangganan ICON+ , khusus untuk lembaga pendidikan, diskon tambah daya serta pemasangan paket internet dan TV berlangganan ICON+ mencapai 100 persen.
PLN UP3 FOR RIAU POS
FOTO BERSAMA: Jajaran manajemen PT PLN Persero foto bersama usai menginformasikan promo spesial Gebyar Ke merdekaan kepada masyarakat di area CFD, Ahad (25/8/2019).
“Melalui semangat kemerdekaan Indonesia ke74 PLN ingin memenuhi keperluan daya listrik masyarakat dengan biaya yang terjangkau juga dengan cara yang mudah, selain itu PLN juga memberikan kemudahan untuk mendapatkan akses internet dari anak perusahaan PLN, yaitu PT ICON+,” ungkap Manager PLN UP3 Pekanba-
ru, Himawan Sutanto. Tidak hanya memberi diskon biaya tambah daya, PLN juga memberi harga khusus bagi pelanggan yang ingin mendapatkan layanan penyambungan sementara pada 16 Agustus hingga 31 Oktober 2019 yang dapat digunakan untuk rangkaian pesta perayaan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia.(ayi)
HUT Ke-11, Eka Hospital Tingkatkan Kualitas Pelayanan
Sambutan CEO Eka Hospital Romi Jaya Saputra.
PEKANBARU (RP) - Tepat berusia ke-11 tahun, Ahad (25/8) Eka Hospital Pekanbaru optimis terus meningkatkan pelayanan kesehatan bagi masyarakat, bukan saja Pekanbaru tetapi juga masyarakat Riau pada umumnya hingga ke provinsi tetangga seperti Sumatera Barat, Kepulauan Riau hingga Jambi. Peningkatan kualitas pelayanan pun dari waktu ke waktu terus ditingkatkan melalui peraihan akreditasi baik nasional maupun internasional dengan satu tujuan yaitu keselamatan pasien. Di lain pihak, layanan pun terus dikembangkan dengan telah dibukanya 6 Layanan Unggulan Terpadu mulai dari jantung dan pembuluh darah, saraf, mata, tumbuh kembang anak, trauma dan diabetes. CEO Eka Hospital Romi Jaya Saputra mengatakan, salah satu yang menjadi unggulan adalah layanan bedah jantung yang didukung oleh tim yang
PRAPTI DWI LESTARI/ RIAU POS
DONOR DARAH: Komunitas Harley Davidson Pekanbaru ikut kegiatan donor darah di HUT Eka Hospital Pekanbaru, Ahad (25/8/2019). REDAKTUR: JARIR AMRUN
lengkap dan berkompeten. Sejak dimulainya pada November 2014, hingga kini telah dilakukan lebih dari 250 kasus bedah baik pada pasien anak maupun dewasa. Saat ini, terdapat empat rumah sakit yang berada di bawah Eka Hospital Grup. Di mana dua rumah sakit telah resmi beroperasi yaitu dari Eka Hospital Bumi Serpong Damai (BSD) Tangerang dan Eka Hospital Pekanbaru serta dua rumah sakit lainnya yang saat ini masih dalam tahap finishing yaitu di Bekasi dan Cibubur. Bahkan, di hari ulang tahunnya Eka Hospital Pekanbaru melaksanakan serangkaian kegiatan seperti perlombaan internal karyawan, aksi sosial, donor darah dan acara puncak. “Rangkaian kegiatan dimulai dengan pelaksanaan beberapa perlombaan internal mulai akhir Juli 2019 yang diikuti oleh karyawan. Di antaranya lomba futsal, lomba basket, tebak gaya, eka mencari bakat, mas-
ter chef dan untuk anak-anaknya lomba mewarnai,” ucapnya. Selain itu, acara puncak perayaan ulang tahun Eka Hospital Pekanbaru juga dilaksanakan di halaman parkir depan Eka Hospital, Ahad (25/8) pagi bersama ratusan karyawan. Romi mengucapkan, terimakasih atas kerja sama yang sudah dilakukan oleh seluruh karyawan sehingga Eka Hospital tetap menjadi rumah sakit pilihan bagi masyarakat Indonesia khususnya masyrakat Riau dan sekitarnya. Bila melihat jauh ke belakang, sejak awal berdiri, dengan konsisten Eka Hospital mengedepankan keselamatan pasien (patient safety), sebagai standar akreditasi nasional maupun internasional, yang harus dipenuhi oleh sebuah rumah sakit. Hal tersebut dibuktikan dengan peraihan Akreditasi Nasional Tingkat Paripurna empat kali berturut-turut, yaitu pada tahun 2010, 2013, 2016 dan 2019 dari Komisi Akreditasi
Rumah Sakit. Pada tahun 2014 dan 2017, Eka Hospital Pekanbaru meraih Akreditasi Internasional dari Joint Commission International (JCI), yang menempatkannya sebagai rumah sakit pertama peraih akreditasi tersebut di Sumatera. Apalagi sekarang Eka Hospital sudah melengkapi satu persatu semua unit layanan unggulannya. Contoh seperti layanan jantung, pada 3 November 2017 RS Eka Hospital sudah me-launcing layanan Elektrofisiologi Jantung, di mana layanan ini bekerja sama dengan Indonesia Heart Rhythm Society (InaHRS). Tentunya dengan adanya
PRAPTI DWI LESTARI/ RIAU POS
TIUP LILIN: CEO RS Eka Hospital Pekanbaru Romi Jaya Saputra (kanan) didampingi jajaran direksi RS Eka Hospital meniup lilin ulang tahun bersama, Ahad (25/8/2019).
layanan ini sudah melengkapi layanan jantung terpadu yang dimiliki oleh E ka Hospital Pekanbar u. Ini merupakan keunggulan tersendiri yang bisa dibanggakan dan dapat dirasakan oleh masyarakat Indonesia khususnya masyarakat Riau. Selain itu di acara puncak ini diadakan juga ada Aksi Sosial Donor Darah dengan target 400 kantong bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Pekanbaru dan didukung oleh Ester C, Nature’s Boss dan Nature’s Pride, Calci, Fine Choco, Go Fast, Roti Bobo dan Nakamura,” tuturnya.(ayi/bon)
PRAPTI DWI LESTARI/ RIAU POS
ANTUSIAS: Para peserta donor darah antusias mengikuti aksi donor darah dalam rangka HUT ke-11 Eka Hospital, Ahad (25/8/2019). TATA LETAK: WAN SARUDIN
AKTIVITAS
Riau Pos
l SENIN, 26 AGUSTUS 2019 l HALAMAN 6
Kadiskop UKM Rohil Buka Sosialisasi Peremajaan Sawit Rakyat Laporan LISMAR SUMIRAT, Pekanbaru KEPALA Dinas Koperasi dan UKM Kabupaten Rohil yang diwakili Kabid Koperasi dan UKM Muzakkar SPd membuka sosialisasi peremajaan sawit rakyat (PSR) yang dilaksanakan di Kantor Koperasi Nuansa Cipta Nusantara (KNCN) Kepenghuluan Darussalam, Kecamatan Sinaboi, Rohil, Selasa (13/8). Sosialisasi ini dihadiri 200 calon peserta PSR dan undangan lainnya. Kabid Koperasi Diskop dan UKM Muzzakar SPd menyatakan dukungannya, dan apresiasi terhadap kegiatan sosialisasi PSR yang dilaksanakan di kantor KNCN. Apalagi tidak mudah mengumpulkan petani yang cukup besar untuk mengikuti sosialisasi tersebut. "Kami mengharapkan peran ketua KNCN agar ikut serta aktif menjembatai pembangunan ruas jalan lintas Sinaboi menuju Dumai sesegera mungkin," ujarnya. Program KNCN dinilai membantu perekonomian masyarakat. "Kami mendorong Koperasi Nuansa Cipta Nusantara agar dapat membangun pabrik kelapa sawit (PKS). Lokasi PKS yang jauh menyebabkan biaya cukup besar yang harus dikeluarkan petani. Mudah-mudahan KNCN bisa membangun PKS di daerah ini," sebutnya. Kepala Dinas Pertanian
KOPERASI NUANSA CIPTA NUSANTARA FOR RIAU POS
FOTO BERSAMA: Ketua Koperasi Nuansa Cipta Nusantara (KNCN) M Siregar, Kabid Koperasi dan UKM Rohil Muzakkar SPd, Kabid Perkebunan Rohil Ibnu Hajar SP dan perwakilan petani foto bersama usai sosialisasi di depan Kantor KNCN, Selasa (13/8/2019).
dan Perkebunan Rohil drh H Isa Ahmadi yang diwakili Kabid Perkebunan Ibnu Hajar SP memaparkan, PSR merupakan program nasional yang membantu petani untuk membangun kembali perkebunan sawit (replanting). Petani mendapatkan subsidi Rp25 juta per hektare dari pemerintah. Bukan hanya replanting, namun petani yang produksi sawit nya di bawah rata-rata 10 ton per hektare pertahun juga bisa mengajukan permohonan untuk ikut program PSR.
"Harus jelas legalitas lahan untuk mengajukan permohonan PSR. Luas lahan maksimal untuk ikut PSR hanya 4 hektare per petani," ulasnya. Ketua Koperasi Nuansa Cipta Nusantara (KNCN), M Siregar mengucapkan terima kasih atas kehadiran petani kebun kelapa sawit. Apalagi sosialiasi ini bermanfaat bagi petani sawit. "Kami mengimbau kepada petani agar jangan tergiur dengan calo yang menawarkan tanah di areal KNCN.
Santri MA PP Al Hasanah Ujung Batu Wakili Riau di Ajang KSM Nasional UJUNGBATU (RP) - Prestasi demi prestasi diraih Madrasah Aliyah (MA) MA PP Al-Hasanah Ujung Batu. Sekolah di bawah kepemimpinan Lailatul Khoir SPdI ini, salah satu siswanya berhasil lolos mewakili Riau dalam ajang Kompetisi Sains Madrasah (KSM) Tingkat Provinsi Riau tahun 2019. Dalam kegiatan yang resmi ditutup di lapangan MAN 2 Pekanbaru pertengahan Agustus kemarin ini diikuti 396 siswa se-Riau. Ditutup Kakanwil Kemenag Riau yang diwakili Plh Kabag Tata Usaha Drs H Elwizar, MA. Juga dihadiri kepala Kantor Kemenag kabupaten/kota. Juga hadir Kasi Pendis kabupaten/ kota, kepala Madrasah dan seluruh kontingen dari masing-masing daerah. Kontingen Rokan Hulu berhasil menyabet 4 medali.
Satu di antaranya adalah siswa MA PP AL-Hasanah Ujung Batu Zulfahmi Pulungan. Ia meraih juara I bidang studi Matematika. Dengan demikian Zulfahmi akan mewakili Riau di ajang KSM Tingkat Nasional di Manado, September 2019 nanti. Kepala Sekolah Madrasah MA PP Al- Hasanah Lailatul Khoir SPdI mengatakan prestasi yang ditorehkan kali ini adalah buah dari semua elemen yang ada di sekolah baik guru, siswa dan wali murid. Serta pihak-pihak yang ikut membantu proses belajar mengajar siswa. “Alhamdulillah prestasi ini menjadi semangat kami untuk terus meningkatkan dan menjaga agar ke depan muncul zulfahmi-zulfahmi baru yang bisa berprestasi sampai level nasional dan internasional," ucap Khoir. (rul/c)
MA PP AL HASANAH FOR RIAU POS
WAKILI Riau: Santri MA PP Al-Hasanah Ujung Batu Rokan Hulu meraih juara I Matematika KSM tingkat provinsi, Zulfahmi Pulungan. Ia akan mewakili Riau di KSM Tingkat Nasional di Manado September 2019.
Kami tak akan segan untuk melaporkan para calo yang melakukan penjualan fiktif sehingga merugikan masyarakat," tegasnya. S i re g a r m e n j e l a s k a n , KNCN memiliki lahan seluas 10.390 hektare yang terletak di Kabupaten Rohil dan Dumai. Saat ini lahan ters ebut s edang diur us pelepasan ke Kementerian KLHK. "Mudah-mudahan segera clear sehingga petani bisa langsung mengarap lahan tersebut," harapnya.(c)
Camat Tampan Tutup Kegiatan HUT RI di Sidomulyo Barat PEKANBARU (RP) - Peringatan HUT ke-74 RI di kelurahan Sidomulyo Barat, Kecamatan Tampan berlangsung meriah. Salah satunya melalui lomba turnamen domino di Perumahan Rawa Bening Cluster, RT 04 RW 18, Sabtu (24/8). Ditutup secara resmi oleh Camat Tampan Hj Dra Liswarti. Kegiatan juga dihadiri Sekcam Tampan Syafrianto SPd, Lurah Sidomulyo Barat Hendry Safitrah, SH MH, Ketua OMS, Ketua Forum RT/RW Sidomulyo Barat Agus Prasetyo, SKM Ketua RT/RW, Ketua RT 04 sebagai tuan Rumah Roy Dartha, SeAk, Ketua panitia Wafiq Agusthyo SIKom, tokoh masyarakat, peserta turmamen dan tamu undangan. Camat Tampan Hj Dra Liswarti mengapresiasi kegiatan lomba turnamen domino tingkat kelurahan yang digelar. Ia berharap kedepan dapat ditingkatkan jumlah lombanya. “Terima kasih Pak Lurah yang telah mewujudkan kegiatan ini,
REDAKTUR: EKA GUSMADI PUTRA
PANITIA FOR RIAU POS
FOTO BERSAMA: Camat Tampan Hj Dra Liswarti (tujuh kanan berdiri) foto bersama Lurah Sidomulyo Barat Hendry Safitrah S H MH (delapan kanan), Ketua Panitia Wafiq Agusthyo SIKom (dua kanan), Ketua RT 04 Roy Dartha SEAk (kanan) ketua RW dan panitia HUT ke-74 RI Kelurahan Sidomulyo Barat.
juga ajang silaturahim antara RT/RW, masyarakat dan aparat pemerintahnya, bahkan pihak kecamatan pun mengirimkan utusannya untuk ikut dalam turnamen ini," ujar Liswarti. K e t u a p a n i t i a Wa f i q Agusthyo SIKom mengatakan kegitan ini dalam rangka memeriahkan HUT ke-74 RI. Panitia menyesuakan hadiah
berupa piala bergilir, piala tetap serta uang pembinaan. "Selain itu untuk saling silaturahim antar RT/RW serta masyarakat di kelurahan sidomulyo barat bisa saling mengenal dan terus bisa menjalin kekompakan dan kerukunan serta mendukung program pemerintah,” kata Wafiq. Dijelaskannya dalam gelar
turnamen domino ini keluar sebagai juara juara satu dan dua diraih tuan rumah RW 18 atas nama Roza dan Anto. Kemudian juara dua Adit dan Oki. Sementara juara tiga dimenangkan RW 7 atas nama Olbitor CS. “Terima kasih kepada semua pihak yang ikut membantu mensukseskan acara ini," tutupnya.(rul/ c)
TATA LETAK: WAN SARUDIN
NASIONAL Riau Pos
l SENIN, 26 AGUSTUS 2019 l HALAMAN 7
Polisi Diminta Buru Pengunggah Pertama Potongan Video UAS PEKANBARU (RP) - Ketua Organisasi Internasional Alumni Al Azhar Mesir (OIAA) Cabang Riau Sofyan Siroj Abdul Wahab Lc MM meminta pihak keamanan bertindak cepat memburu pengunggah potongan video ceramah Ustaz Abdul Somad (UAS). Hal itu disampaikannya kepada Riau Pos, Ahad (25/8). Menurutnya viralnya video UAS soal patung salib itu bukanlah konsumsi publik. “Ini ada yang sengaja membuat gaduh dan merusak persatuan dan kesatuan umat dengan melakukan hal-hal semacam ini. Jadi saya mengimbau segenap lapisan masyarakat agar tidak mau dipecah belah dengan isuisu seperti ini,” ujarnya. Oleh karena itu, lanjutnya, peran penting pihak kepolisian memburu
para pelaku yang mempublis percakapan di ruang terbatas ke ranah publik dan bikin gaduh. Lebih lanjut Sofyan Siroj mengatakan sebagai kakak kelas UAS yang pernah sama-sama menimba ilmu di Universitas Al Azhar Mesir, UAS merupakan satu di antara putra terbaik bangsa. Dalam menjalankan dakwahnya UAS seperti halnya para dai dan ulama alumni Al Azhar pada umumnya berpegang teguh pada ajaran Islam yang benar. Sesuai dengan paham Ahlus Sunah Wal Jamaah dengan selalu mengedepankan semangat moderasi Islam. Oleh karena itu upaya mengkriminalisasi UAS merupakan sebuah tindakan yang sangat tidak pada tempatnya. UAS, lanjutnya, juga berjasa banyak
Putra Juara Putera Indonesia 2019
FOTO BERSAMA: Ketua Organisasi Internasional Alumni Al Azhar (OIAA) Cabang Riau, Sofyan Siroj Lc MM foto bersama UAS saat penabalan gelar Datu Seri Ulama Negara di LAM Riau, belum lama ini.
dalam membangun kesadaran umat akan pentingnya kebangsaan dan ke Indonesiaan. “Jadi apa yang dilakukan ini oleh mereka yang ingin memecah belah kesatuan bangsa itu sendiri,” ujarnya. Dilihat dari perspektif manapun UAS selama ini telah berupaya lewat ceramahnya mem-
bangun kesadaran umat kepada kemajuan, nilai-nilai persatuan dan persaudaraan bangsa di samping mengukuhkan nilainilai keislaman yang benar. Oleh karena itu, lanjutnya,meminta pihak keamanan untuk menangkap para pelaku pengunggahan pertama ceramah UAS yang bersifat terbatas ke umum.(fiz)
PEKANBARU (RP) - Prestasi membanggakan kembali ditorehkan anak muda Provinsi Riau di kancah nasional. Melalui ajang tahunan kontes pria, Ryandi Anugerah Putra terpilih sebagai juara Putera Indonesia 2019. Putra menyisihkan peserta dari berbagai daerah di seluruh Indonesia. Pemilik ajang Putera Indonesia, Rey mengatakan pemenang kontes yang telah berlangsung sejak 2016 lalu ini akan mewakili Indonesia di tingkat internasional Man Of The Year 2019 di Yangoon, Myanmar pada September mendatang. ‘’Untuk Putera Remaja Indonesia 2019 gelar juara diraih M Justin Yunanda asal Kalimantan Tengah. Untuk runner-up satu diraih Andrew Rorano dari Papuan dan runner-up dua dari Sumatera Selatan atas nama Mohd
Asap Tebal, Pulangkan Siswa Sambungan dari hal. 1 kemarin. Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Kota Pekanbaru mengambil kebijakan sekolah-sekolah yang ada di Kota Pekanbaru boleh memulangkan siswanya jika kabut asap dirasa lebih tebal. ‘’Saya baru dapat dari grup DLHK Kota Pekanbaru, ISPU masih di 65. Sedang. Ada dari BMKG dan lain-lain sudah menunjukkan angka merah. Jadi kami sudah sepakat mengambil ISPU kota dari DLHK,’’ ujar Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Kota Pekanbaru Abdul Jamal, saat dikonfirmasi. Karena itu dia menyebut, pihaknya masih berpegang pada kebijakan situasional untuk sekolah bisa dipulangkan. ‘’Jadi untuk itu kami tetap menjalankan kebijakan seperti sebelumnya. Situasional mengambil tindakan. Artinya, bisa memulangkan anak lebih cepat. Jadi besok (hari ini, red) datang pagi kalau dilihat kabut asap tebal, langsung saja pulangkan anak. Kami izinkan. Yang penting melaporkan ke ke Disdik biar bisa didata,’’ urainya. Selain itu, Jamal menegaskan kepada orang tua wali murid, jika anaknya memiliki masalah kesehatan karena kabut asap maka dapat meminta izin untuk tidak sekolah. ‘’Lebih baik istirahat di rumah. Ini sudah kami sampaikan ke sekolah-sekolah. Ini akan diberi kelonggaran. Sampai sekarang belum ada sekolah yang meliburkan siswa karena kabut asap di Pekanbaru,’’ tuturnya. Namun, ironisnya, Dinas Kesehatan (Diskes) Provinsi Riau belum memberikan rekomendasi kepada Dinas Pendidikan Riau untuk meliburkan sekolah. Bahkan, menurut pengamatan Diskes, kondisi udara masih fluktuatif. Plh Kepala Dinas Kesehatan Riau Yohanes mengatakan pada pagi hari kabut asap bisa tampak lebih pekat karena kabut bercampur dengan embun. Namun menjelang siang hari, kondisi cuaca akan semakin cerah seiring munculnya matahari.
“Kondisi udara saat ini fluktuatif. Tidak sama dengan kondisi pada 2014-2015, di mana saat itu kondisi udara memburuk sampai berhari-hari. Karena itu, saat ini kami belum merekomendasikan sekolah untuk diliburkan,” katanya. Menurut Yohanes, jika saat ini pihaknya memberikan rekomendasi meliburkan sekolah saat ini, maka dikhawatirkan para siswa sekolah tersebut justru nantinya malah bermain-main di luar rumah. Pasalnya, orang tua tidak serta merta bisa mengawasi anaknya karena ada kesibukan bekerja. “Kalau kita liburkan sekolah dengan kondisi yang masih fluktuasi, dikhawatirkan malah anak-anak berkeliaran saat di rumah,” sebutnya. Sebagai upaya antisipasi agar anak-anak yang sekolah tidak terkena dampak buruk kabut asap, pihaknya juga sudah mendistribusikan masker ke sekolah-sekolah yang ada. Di mana hingga saat ini, sudah 40 ribu masker yang didistribusikan ke sekolah-sekolah. “Kalau masker yang sudah kami berikan kurang, maka akan disuplai lagi. Kami juga mengingatkan kepada para guru untuk melarang anak-anak murid bermain di luar ruangan,” ujarnya. Dijelaskan Yohanes, meliburkan sekolah terlebih dahulu harus dilakukan diskusi dengan pihak-pihak terkait seperti Balai Meterologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan, Satgas Karhutla, Dinas Pendidikan dan Dinas Kesehatan sendiri. Karena jika tidak dengan pertimbangan dan dasar yang kuat, dikhawatirkan akan menimbulkan pro dan kontra dari orang tua murid. “Akan ada pro dan kontra kalau diliburkan sekolah dengan kondisi seperti sekarang ini. Kalau kita liburkan tiba-tiba siang hari udara membaik, maka bisa ribut orang tua siswa karena merasa bisa terganggu sekolah anaknya. Ini juga menjadi salah satu pertimbangan kami,” jelasnya. Terkait sarana kesehatan, dika-
takan Yohanes, bahwa pihaknya sudah mengeluarkan surat edaran kepada sarana kesehatan yang ada, seperti puskesmas dan rumah sakit pemerintah untuk memberikan pelayanan ekstra kepada masyarakat yang terdampak kabut asap. “Surat edaran itu sudah kami keluarkan sejak Juli lalu. Intinya fasilitas kesehatan yang ada harus memberi pelayanan ekstra kepada masyarakat yang terdampak kabut asap dan juga gratis,” sebutnya. Politisi PDIP Minta Sekolah Diliburkan Sementara itu, politisi PDIP yang saat ini duduk di Komisi IV DPRD Pekanbaru Ruslan Tarigan meminta ada kebijakan khusus dari Wali Kota Pekanbaru untuk membuat imbauan dan menginstruksikan kepada seluruh sekolah untuk libur. ‘’Kasihan kita melihat anak-anak balita yang belajar di TK. Bermain namun ancaman bagi mereka yaitu asap kebakaran hutan,” kata Ruslan kepada Riau Pos, Ahad (25/8). Dengan kondisi yang semakin parah, disebutkan Ruslan, masa belum ada kebijakan tegas dari Pemko. “Ini kabut asap dari karhutla sangat bahaya bagi kesehatan, khususnya yang dihirup langsung oleh kita. Yang dewasa saja bisa teler, apalagi balita kan,” ungkap nya. 10 Hot Spot dengan Level Confidence >70 Persen Sementara itu, Kepala BPBD Riau Edward Sanger mengatakan, bahwa kabut asap yang menyelimuti Kota Pekanbaru, Ahad (25/8) juga ada yang berasal dari Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) dan Jambi. Namun, ada juga dari Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) dan Pelalawan di Provinsi Riau. “Informasi dari BMKG Ahad sore (kemarin, red), ada 10 hot spot dengan level confidence >70 persen yakni lima di Kabupaten Pelalawan dan lima di Indragiri Hilir. Sedangkan di Sumsel terpantau 13 hotspot dan Jambi dua hot spot,” katanya. Terkait kondisi tersebut, pihaknya mengaku sudah berkoor-
2013 di Guangzhou, Cina, dan 2015 di Jakarta. Kemarin, Ahsan/Hendra mengalahkan ganda Jepang Takuro Hoki/Yugo Kobayashi dengan skor 25-23, 9-21, 21-15 pada final Kejuaraan Dunia Bulutangkis BWF 2019 di St Jakobshalle Basel, Swiss. Di set pertama pertandingan antara kedua pasangan ini berlangsung ketat. Ahsan/Hendra dan Hoki/Kobayashi berlomba mengumpulkan poin demi poin. Sejak awal, keunggulan poin salah satu pasangan tidak pernah lebih dari dua poin. Situasi pertandingan mulai agak berubah saat Hoki/Kobayashi bisa unggul 10-7 dan akhirnya menutup interval gim pertama dengan 11-8. Selepas interval, Ahsan/Hendra bermain lebih berani sehingga berhasil membuat kedudukan
jadi imbang 13-13. Setelah itu, perolehan poin kedua pasangan begitu ketat hingga terjadi deuce di set pertama karena skor sama kuat 20-20. Ahsan/Hendra pun memerlukan tiga kali set poin untuk menuntaskan perlawanan Hoki/Kobayashi di set pertama dengan 25-23. Di set kedua, Ahsan/Hendra tidak tampil baik seperti di set pertama. Situasi itu dimanfaatkan Hoki/Kobayashi untuk mendulang banyak poin. Margin poin di gim kedua pun cukup jauh dan Hoki/ Kobayashi menutup interval gim kedua dengan 11-6. Kepercayaan diri pasangan Jepang makin tinggi sehingga dengan mudah menutup set kedua dengan 21-9. Di awal set ketiga, Ahsan/Hendra tampil sangat percaya diri dan bisa unggul 6-1 atas Hoki/ Kobayashi. Namun, perlahan Hoki/Kobayashi bisa memper-
dinasi dengan BPBD Jambi dan Sumsel, agar mereka dapat mengatasi karhutla di sana. Karena kalau pun satgas Karhutla Riau bisa menahan lajunya hot spot dan fire spot di Riau, jika di hulu tidak diatasi maka Riau akan tetap terdampak asap. Api Kembali Bakar Lahan di Kerumutan Sejumlah titik api yang menyebabkan karhutla di Pelalawan kembali meluas. Seperti yang terjadi di Desa Mak Teduh kecamatan Kerumutan pada Ahad (25/8) pagi kemarin. Kobaran api tampak terlihat membakar sejumlah lahan, baik lahan yang ditumbuhi pohon akasia serta lahan perkebunan kelapa sawit milik masyarakat. Warga yang melihat karhutla tersebut pun berupaya melakukan pemadaman api menggunakan peralatan seadanya agar api tidak meluas. Bahkan, mereka melaporkan kejadian tersebut kepada tim satgas terpadu karhutla Pelalawan. “ Ya, Ahad (25/8) pagi sekitar pukul 09.00 WIB, saya mendapat informasi dari keluarga saya di Desa Mak Teduh Kecamatan Kerumutan kembali terjadinya karhutla di desa tersebut. Kobaran api terlihat membakar belasan hektare lahan. Ini menyebabkan kembali memburuknya kualitas udara akibat kabut asap yang tampak semakin parah dan pekat,” terang salah seorang tokoh Pemuda Pelalawan Dedi Azwandi kepada Riau Pos, kemarin. Lima Hot Spot di Meranti Hilang Sementara itu, Ahad (25/8) pagi, lima titik api terdeteksi di Kepulauan Meranti. Sejumlah titik api itu tersebar di Kampung Balak, Kecamatan Tebingtinggi Barat dengan status level confidence rata-rata 50 persen. Atas koordinasi yang baik Tim Satgas dan pihak pihak terkait, pada sore, api dapat dikendali. “Iya pagi tadi (kemarin, red) ada lima titik api. Tapi, sore sudah padam apinya,’’ ujar Kalaksa BPBD Meranti, Edy Afrizal. (sol/ali/amn/*1/das)
di Makkah. “Jamaah menjadi jauh lebih nyaman. Karena digabungkan dengan jamaah lain dari daerah asal,” katanya. Di antaranya adalah wilayah Mahbasjin, Makkah dihuni oleh jamaah dari Embarkasi Surabaya (SUB). Menurut Kholis sistem zonasi ini juga bisa mempermudah petugas haji menangani jamaah yang tersasar atau terpisah dari rombongannya. Petugas lebih mudah mendeteksi lokasi hotel berdasarkan daerah asal jamaah haji. Selain itu sistem zonasi ini mempermudah penerapan kat REDAKTUR: EDWAR YAMAN
ering dengan cita rasa daerah setempat. Jamaah dari Embarkasi Surabaya, contohnya, mendapatkan menu katering rawon dan ayam geprek pada hari-hari tertentu. Kemudian jamaah dari Sulawesi mendapatkan olahan ayam goreng bumbu rica-rica. Sementara jamaah dari Embarkasi Solo (SOC) mendapatkan menu olahan tempe bacem. Kholis menuturkan karena masih tahun pertama, tentu implementasi zonasi belum sempurna. Apalagi penempatan jamaah dan kapasitas hotel masih berbasis sektor. Dalam satu sektor ada sejumlah hotel. Dia berharap
gagahan. “Namun yang membedakan di sini, kami ada advokasi tentang konservasi satwa liar, lingkungan hidup dan kemanusiaan,” terangnya.(*1)
Sambungan dari hal. 1 Seolah seperti berlomba: siapa yang akan berhasil menjadi raja diraja. Persaingan pun sampai ke pengadilan. Saat Sritex mengadukan Duniatex. Yang dinilai mencuri hak cipta desain kainnya. Dan Sritex yang menang. Salah satu direktur Duniatex masuk penjara. Kini Duniatex kalah lagi. Berita negatif terus berseliweran di sekitar grup Duniatex. Ada yang menulis Duniatex gagal bayar kupon obligasi. Nilai obligasinya 300 juta dolar. Sekitar Rp4 triliun. Ada pula yang melaporkan Duniatex gagal bayar cicilan pinjaman bank. Jumlah pinjaman banknya tertulis Rp17 triliun. Begitu santernya pemberitaan ini. Sampai ada yang menafsirkan Duniatex adalah pertanda awal krisis ekonomi di Indonesia. Begitu besar gagal bayar itu. Begitu besar pinjaman itu. Dunia bank bisa terseret. Dan itu awal dari bencana. Benar begitukah? Mengingat salah satu anak usaha grup ini adalah perusahaan publik maka harus segera ada penjelasan. Pertanyaan yang harus segera terjawab adalah Apakah ini masalah internal Duniatex. Misalnya gagal manajemen dan Apakah ini gejala umum yang sedang melanda ekonomi Indonesia. Dari pemberitaan yang saya ikuti memang masih simpang siur. Adakah ini gagal bayar utang bank atau gagal bayar kupon obligasi. Atau dua-duanya? Kalau ini gagal bayar bunga/ cicilan bank apakah masih bisa di-resceduling. Artinya, masa depan Duniatex masih bisa diselamatkan. Kalau ini gagal bayar kupon obligasi lebih aneh lagi. Bukankah obligasi Duniatex baru dilakukan kurang dari enam bulan lalu? Bukankah dana untuk membayar kupon pertama mestinya sudah disiapkan saat obligasi cair? Semula saya agak abai dengan kasus Duniatex. Gagal bayar bukan hal yang aneh. Tapi karena disebut-sebut sebagai dampak perang dagang Amerika-Tiongkok saya menjadi lebih waspada. Kalau itu akibat perang dagang berarti lebih berbahaya. Artinya, Tiongkok tidak bisa ekspor lagi ke Amerika lalu membelokkan sasa-
rannya ke mana-mana. Termasuk membanjiri pasar-pasar yang selama ini dipasok Indonesia. Tapi, ada logika yang salah. Bukankah juga berarti ada pasar baru yang ditinggalkan Tiongkok?Katakanlah ekspor Duniatex selama ini ke Eropa. Lalu Eropa dibanjiri tekstil Tiongkok. Tapi kan menjadi ada pasar baru yang besar di Amerika? Logika yang lain adalah ini: Mengapa Sritex baikbaik saja? Bukankah mestinya Sritex juga terkena? Saya berharap asosiasi tekstil segera memberikan penjelasan. Demikian juga pasar modal. Atau bahkan Kementerian Perindustrian. Di awal gejala resesi dunia seperti ini kita harus ekstra waspada. Agar setiap langkah terukur dengan tepat. Dunia usaha memerlukan informasi yang jelas. Agar ayam-ayam yang diharapkan telurnya itu tidak stres. Saya masih melihat kasus Duniatex sebagai persoalan internal perusahaan itu sendiri. Belum sebagai gejala umum keduanya ekonomi. Belum menjadi pertanda-pertanda awal resesi Indonesia. Saya melihat ini masih gejala biasa dalam bisnis. Misalnya ekspansi yang terlalu cepat. Atau salah investasi. Atau salah pilihan teknologi. Atau salah struktur pengelolaan keuangannya. Atau kesalahan manajemen lainnya. Memang Duniatex melakukan investasi besar di luar tekstil: dua mal, enam hotel dan rumah sakit internasional. Nama malnya ‘Hartono’ (Di Jogja dan Solo). Untuk mengenang nama ayahnya. Nama RS-nya ‘Indriati’ (Di Solo Baru). Untuk mengenang nama ibunya. Sedang hotelnya ikut manajemen lain: ada Marriott, Fave, Alana, Best Western. Mungkin saja nilai investasi di properti ini terlalu besar. Atau mungkin juga tidak. Tergantung situasi bisnis di induk usahanya. Kalau usaha tekstilnya sangat maju ekspansi tersebut biasa saja. Tapi kalau ekspansi di tekstilnya pun bermasalah barulah semua itu hanya menambah beban. Maka perlu dilihat bagaimana ekspansi di usaha pokoknya. Di dunia tekstil Duniatex ternyata juga ekspansi besar-besaran. Kurun waktunya hampir
bersamaan. Duniatex seperti lagi memikul dua batu besar. Sekitar 10 tahun terakhir Duniatex mengembangkan pabrik tekstil luar biasa besar. Termasuk yang di luar kota Demak. Saat itu pun kalangan tekstil terkagum-kagum. Atau terheran-heran. Atau terwaswas-waswas. Bagaimana bisa setiap tahun ekspansi besar seperti itu. Orang lain hanya bisa ekspansi tiga tahun sekali. Bahkan lima tahun sekali. Duniatex melakukannya tiap tahun.Tentu tidak masalah. Sepanjang bank terus menggelontorkan kreditnya. Atau adakah kesalahan pemilihan teknologi? Saya tidak ahli mesin tekstil. Tapi bisa saja teknologi yang dibeli adalah yang tidak bisa menghasilkan produk yang dikehendaki pasar. Apalagi pasar yang kian kompetitif. Kita pernah membeli pesawat MA-16. Ini contoh kesalahan teknologi. Pesawat itu tidak bisa bersaing dengan ATR. Serba salah. Tidak dioperasikan, sudah terlanjur dibeli. Kian dioperasikan kian bikin rugi. Bank-lah yang tahu: apakah mesin-mesin yang dibeli secara besar-besaran itu mesin yang bisa diajak bersaing di pasar bebas. Atau sejenis MA16, yang membuat Merpati harus ingkar janji. Atau jangan-jangan ini kesalahan manajemen yang lebih sepele lagi. Ketika pengendali sebuah bisnis tidak fokus lagi mengurus usahanya. Saya sangat haus akan kejelasan itu. Kalau sampai sebanyak 18 bank yang terseret ke pusaran Duniatex mestinya tidak berat. Katakanlah total pinjaman Rp17 triliun. Ditanggung oleh 18 bank. Mestinya tidak terlalu mengganggu. Apalagi nilai jaminannya cukup. Tapi sekelas Bank Exim yang secara sendirian terkena Rp3,7 triliun memang akan terasa. Tapi yang paling merasakan akibatnya adalah pengusaha lain. Yang sedang minta kredit puluhan miliar ke bank itu. Mereka tentu sulit mendapatkan kredit baru. Saya masih berharap masalah Duniatex bukan masalah dunia lain. Yang mestinya gampang dijelaskan. Kian misteri Duniatex kian banyak pocong yang menghantui dunia usaha.***
Kakek 70 Tahun Sempat Dikira Meninggal Akibat Asap Sambungan dari hal. 1
VINCENT KESSLER/ REUTERS
PEGANG MEDALI: Ganda putra Indonesia Mohammad Ahsan dan Hendra Setiawan memegang medali juara, Ahad (25/8/2019).
baiki keadaan dan sempat memperkecil jarak poin jadi 7-9. Berada dalam kejaran lawan, Ahsan/ Hendra bisa bermain lebih tenang untuk menutup interval gim ketiga dengan 11-7. Setelah interval set ketiga, pertandingan kedua pasangan ini berlangsung semakin seru. Sempat unggul empat poin, Ah-
san/Hendra dibuat kesulitan oleh Hoki/Kobayashi sehingga hanya unggul dua poin 13-11. Ahsan/Hendra kemudian bisa menjauhkan margin poin berkat permainan menawan jadi 18-13. Di sisa gim ketiga, Ahsan/Hendra makin sulit dihentikan dan menutup gim ketiga dengan skor 21-15. (ttg/int/das)
Kemenag Pertahankan Sistem Zonasi Sambungan dari hal. 1
Hidayat Putra,” ungkap Rey. Sama halnya dengan kontes kecantikan pada wanita. Putera Indonesia ini juga konteksnya tentang ketampanan dan ke-
Dunia Sandang
Ahsan/Hendra Juara Dunia Lagi Sambungan dari hal. 1
PANITYIA PUTERA INDONESIA FOR RIAU POS
FOTO BERSAMA: Juara Putera Indonesia 2019 asal Riau Ryandi Anugerah Putra (kiri kedua) bersama para pemenang ajang kontes Putera Indonesia 2019.
tahun depan implementasi zonasi sudah berbasis data kapasitas di setiap hotel. Dengan data berbasis kapasitas setiap hotel, bisa mencegah ada rombongan yang terpisah. “(Satu rombongan, red) Ada yang lantai satu dan ada yang lantai sepuluh,” katanya. Kejadian seperti ini bisa merepotkan petugas. Misalnya saat mengantar katering. Petugas harus ke lantai satu dan sepuluh untuk mengantar katering. Belum lagi jika saat bersamaan lift sedang dipadati jamaah. Selain itu Kholis juga memberikan perhatian pada konsultan ibadah. Dia menjelaskan kom-
posisi jamaah haji perempuan mendominasi. Sehingga perlu diperbanyak konsultan ibadah perempuan. Sehingga jamaah haji perempuan bisa lebih nyaman untuk berkonsultasi. “Mohon maaf, contohnya mungkin soal haid,” jelasnya. Konsultan ibadah laki-laki bisa jadi mampu menjawab konsultasi soal haid terkait ibadah di Masjidilharam. Namun jamaahnya bisa jadi sungkan untuk berkonsultasi soal haid ke konsultan ibadah laki-laki. Untuk itu tahun depan akan dipertimbangkan menambah jumlah konsultan ibadah perempuan.(jpg)
Kampar, Ahad (25/8) pagi. Setelah dilaporkan hilang oleh keluarga, Helmy yang sempat diisukan meninggal akibat asap ditemukan pukul 09.30 WIB. Kapolsek Tambang Iptu Jurfredi menjelaskan, korban meninggal dunia itu merupakan warga Wonorejo, Marpoyan Damai, Kota Pekanbaru yang ingin melihat tanahnya di Dusun III Rimbo Panjang pada Sabtu (24/8) pagi. Bahkan kakek itu sempat membeli makan siang lalu kembali ke kebunnya yang tidak begitu jauh dari persimpangan Jalan Raya Pekanbaru-Bangkinang. ‘’Kami menduga korban kelelahan karena faktor usia dan jarak yang ditempuh untuk berjalan. Korban ditemukan 300 meter dari lahan miliknya. Sementara sepeda motornya diparkirkan di panti
asuhan yang tidak jauh dari lahannya. Sebelumnya pihak keluarga menyatakan korban menghilang,’’ sebut Kapolsek. Ketika dikaitkan meninggalnya korban dengan kebakaran lahan yang kerap menerpa Rimbo Panjang, Kapolsek Tambang tidak yakin. Pasalnya, sejak saat pencarian korban hingga ditemukan tewas pada pagi hari, Dusun III Rimbo Panjang tidak begitu berkabut. Bahkan lokasi rawan kebakaran dan sempat terbakar pekan lalu di Rimbo Panjang sangat jauh dari tempat ditemukan korban. ‘’Pertama, tidak ada titik api di Rimbo Panjang selama rentang korban dinyatakan hilang hingga ditemukan. Pada waktu yang sama, kabut asap sangat tipis. Bahkan beberapa wilayah di Kampar pada hari ini (kemarin, red) sempat turun hujan. Jadi kami yakin, seperti dugaan awal
bahwa korban kelelahan, salah satunya karena faktor usia yang sudah mulai uzur,’’ sebut Jurfredi. Sementara itu, keluarga korban menepis orang tuanya meninggal dunia akibat terpapar kabut asap dari Kebakaran hutan dan lahan (karhutla). “Terkait opini yang tengah berkembang di luar ayahanda (Helmy Oemar, red) meninggal karena (asap) karhutla, kami tidak bisa menyimpulkannya. Pasalnya, kami tidak punya data akurat dan valid menengah orang tua saya meninggal karena kabut asap,” ungkap M Shadiq Helmy, putra Helmy Oemar kepada Riau Pos. Dikatakan Shadiq, untuk mengetahui penyebab meninggal orang tuanya secara pasti perlu dilakukan outposi. Namun, pihaknya menolak dengan alasan telah ikhlaskan kepergian ayahnya. (end/rir)
Pahlawan Kuantan Juara Baru Sambungan dari hal. 1 berhak atas piala bergilir Menteri Pariwisata RI Dr Ir Arif Yahya. Bendera merah jatuh. Pertanda hilir final sah dilepas. Jalur Limbago yang digadang-gadang bakal menjuarai FPJ 2019 ini berpacu berada di lajur sebelah kiri. Sedangkan Pahlawan Kuantan berada di sebelah kanan. Dengan pemacu salinan full dari Siposan Rimbo itu, jalur Pahlawan Kuantan ini terlihat langsung memimpin sejak pancang start
hingga finish. Lomba yang dinilai bakal dimenangi dengan mudah oleh Limbago justru berbanding terbalik. Kenyataannya, Pahlawan Kuantan yang ‘’bermesinkan’’ pendayung Siposan Rimbo Pemprov Riau, ternyata mampu memukau penonton. Kejutan terjadi. Tanpa basa-basi. Pahlawan Kuantan jauh meninggalkan haluan jalur kebanggaan masyarakat Kopah itu. Sejarah pun tercatat. Sepanjang perhelatan pacu di Tepian Narosa
Telukkuantan, belum ada jalur dari Kenegerian Sentajo keluar sebagai juara nasional. Ketua DPRD Kuansing, Andi Putra SH MH bersyukur atas prestasi yang diraih Pahlawan Kuantan Cahayo Kuansing PP Kuansing ini. “Iya. Ini sejarah. Mantap. Dan ini diraih atas persatuan dan kesatuan kita di Kuansing. Karena dengan pacu jalur, silaturrahmi bisa terjalin sesama kita di Kuansing. Mari sama-sama kita jaga kebersamaan di masyarakat Kuansing ke depannya. Pacu jalur adalah tradisi kita dan harus terus kita lestarikan,” katanya.(jps/yas) TATA LETAK: ELWE
Riau Pos
l SENIN, 26 AGUSTUS 2019 l HALAMAN 8
 Â?  Â?Â? Â? Â?  Â?Â? €‚ ƒ
 � � � � � �   �
 Â? Â? Â? Â?  Â € ‚ ƒ „… †… … „ „… †‡Â?Â?‡‡ ˆ ‰ Â? Â? Â? Â? Š ‹ ÂŒ ‡Â?Š„ „Ž‡Â?Â?Â… ‰ Â? ‘ € Â? ‡ ‹ ‡ Â…Â?Â?ŠÂ? Š…ˆ
Â? † ƒ Â’ Â? € ƒ   Â? Â’ Â? € ‚ ƒ ‘   ‰ Â’ € Â? ƒ  Â
 ƒ „ Â’ ÂŒ Â? ‡Â?Š Â…Â?„„ „ ŽÂ? Â’ ‡Â? Â?Â?Â? Š„Â
Â
Masuri Teratas, Aziun Asyari Menyusul PEKANBARU (RP) - Bakal Calon Bupati Bengkalis periode 2020-2025 meramaikan Polling Aspirasi Pembaca Riau Pos. Sederet nama tokoh yang diperbincangan masyarakat, mulai mendapatkan dukungan untuk memimpin Kabupaten Bengkalis lima tahun ke depan. ''Mulai bermunculan bakal calon yang mendapat dukungan masyarakat sebagai pembaca Harian Riau Pos. Kami menerima dukungan berupa guntingan kupon Polling Aspirasi Pembaca Riau Pos dari para pembaca. Ada sejumlah nama yang menguat dan terbukti mendapatkan dukungan,'' ujar Direktur Riau Pos M Hapiz, kemarin. Berdasarkan penghitungan Polling Aspirasi Pembaca Riau Pos, Ahad (25/8), Ketua Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Kabupaten Bengkalis, H Masuri SH menduduki peringkat teratas. Ketua Ikatan Jawa Riau (IKJR) Kabupaten Bengkalis ini meraih dukungan 24,91 persen (200 kupon aspirasi). Disusul politisi Partai Amanat Nasional (PAN) Riau yang juga advokad
Silahkan para pendukung, masyarakat mengirimkan langsung kupon dukungan ke Riau Pos atau kantor perwakilan di tempat masing-masing. n M HAPIZ I Direktur Riau Pos
senior, Aziun Asyari SH MH dengan dukungan 19,68 persen (150 kupon aspirasi). Peringkat ketiga, disusul Ketua DPD I Partai Golkar Provinsi Riau yang juga Anggota DPRD Riau dari Dapil Bengkalis, Dumai dan Meranti, Abdul Vattah yang meraih dukungan 18,45 persen (150 kupon aspirasi). Sementara diperingkat keempat menyusul Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Bengkalis, Nur Azmi Hasyim ST yang meraih dukungan 12,55 persen (102 kupon aspirasi). Ketua DPD PAN Kabupaten Bengkalis Syaukani Alkarim berada diper-
ingkat kelima dengan dukungan 12,42 persen (101 kupon aspirasi). Sementara peringat terakhir anggota DPRD Kabupaten Bengkalis Sanusi SH MH yang meraih dukungan 112,30 persen atau 100 kupon. Untuk Polling Pilkada Kabupaten Bengkalis agar di-update setiap Senin dan Kamis. Bakal calon kepada daerah yang memperoleh nilai tertinggi akan ditampilkan di koran ini. ''Silahkan para pendukung, masyarakat mengirimkan langsung kupon dukungan ke Riau Pos atau kantor perwakilan Riau Pos di tempat masing-masing,'' pungkasnya.(mar)
MHD AKHWAN/RIAU POS
SAMBUTAN: Ketua DPD Partai Demokrat Riau H Asri Auzar SH MSi menyampaikan kata sambutan sekaligus membuka orientasi dan pembekalan anggota DPRD terpilih Partai Demokrat periode 2019-2024 se-Riau di Ballroom Hotel Aryaduta Pekanbaru, Ahad (25/8/2019).
Massa AMPG Gembok Kantor Partai Golkar Laporan JPG, Jakarta SUDAH tiga hari massa Angkatan Muda Partai Golkar (AMPG) berunjuk rasa di depan kantor DPP Partai Golkar di Jalan Anggrek Neli Murni Slipi, Jakarta. Mereka mendesak agar partai yang diketuai Airlangga Hartarto itu menggelar rapat pleno. Karena tak ada pengurus yang menemui mereka, massa pun menggembok pintu gerbang. Pengembokan dilakukan Ahad (25/8) dini hari. Massa AMPG sempat mendapat perlawanan
ď Ž REDAKTUR: EKA GUSMADI PUTRA
dari kelompok yang berjaga di dalam DPP Partai Golkar. Suasana sempat memanas, karena massa dari dalam kantor Partai Golkar melakukan pelemparan batu. Wakil Ketua Umum AMPG Nofel Hilabi mengatakan, pihaknya sudah tiga hari berada di luar kantor DPP, karena tidak diizinkan masuk. Dia pun akhirnya menggembok pintu gerbang kantor itu. “Kita gembok DPP agar yang di luar tidak ada yang bisa masuk lagi dan yang di dalam tidak bisa keluar. Jadi sama-sama adil, tidak ada yang masuk dan keluar," terangnya
kepada JPG kemarin. Nofel mengatakan, pengembokan dilakukan agar tidak ada pihak-pihak luar yang tidak bertanggungjawab masuk ke dalam DPP. Menurut dia, dikhawatirkan ada pihak tertentu yang ingin memancing di air keruh. Dia mengatakan, pihaknya tidak ingin ada kegaduhan di Partai Golkar. Terbukti, selama tiga hari massa AMPG berada di tempat itu, tidak ada satupun aksi huru-hara ataupun kerusuhan yang terjadi. Organisasinya bertekad menjaga suasana Partai Golkar kondusif. “Yang membuat kegaduhan justru
saudara Ketum Airlangga dengan melarang pengurus pleno masuk ke DPP dan memakai preman berseragam AMPG untuk menjaga DPP," ungkapnya. Usai menggembok DPP, Nofel menyerahkan keamanan DPP kepada aparat kepolisian yang berjaga. Aparat kepolisian diminta mewaspadai pihak-pihak yang ingin memanfaatkan suasana menjadi tidak kondusif. AMPG akan tetap menuntut DPP Partai Gokar untuk sesegera mungkin melaksanakan rapat pleno. “Jika DPP tidak segera melak-
sanakan rapat pleno, kita akan kembali bergerak mendatangi DPP dengan massa yang lebih besar lagi," tegas Nofel. Politikus Partai Golkar kubu Bambang Soesatyo Junaidi Elvis mengatakan, rapat pleno tidak boleh ditawar-tawar lagi. Ketua umum harus segera mengagendakan rapat yang sangat penting itu. Selain membahas evaluasi pemilu, rapat itu juga untuk memutuskan langkah Partai Golkar ke depan. “Kita semua menunggu kepastian rapat pleno,� ungkap ketua DPP Partai Golkar itu. Ketua DPP Partai Golkar Ace
Hasan Syadzily mengatakan, massa AMPG boleh saja melakukan aksi, tapi mereka juga harus tetap mentaati aturan yang ada. Dia menyayangkan pengembokan yang mereka lakukan. “Penyampaikan aspirasi suatu hal yang biasa, tapi harus tetap sesuai prosedur yang ada,� terang dia. Walaupun mereka mendesak rapat pleno, DPP Partai Golkar akan tetap mentaati aturan organisasi. Sebab, mekanisme rapat sudah diatur sangat jelas. Jadi, aksi yang mereka lakukan tidak akan mempengaruhi kebijakan partai. Rapat Pleno pasti akan digelar.(lum/egp)
ď Ž TATA LETAK: WAN SARUDIN
Riau Pos
l SENIN, 26 AGUSTUS 2019 l HALAMAN 9
JAGA REKOR
Laporan JPG, Liverpool
LIVERPOOL berhasil meraih kemenangan saat menjamu Arsenal, di Stadion Anfield, dalam lanjutan pekan ketiga Liga Inggris, Ahad (24/8), dengan skor 3-1. Anak asuh Jurgen Klopp, menang lewat brace Mohamed Salah dan gol Joel Matip. Dengan demikian, The Reds masih menjaga rekor 100 persen mereka di Premier League, dan berhak di puncak klasemen. Dalam laga ini, Jurgen Klopp, pelatih Liverpool, menurunkan formasi andalannya dengan mengandalkan trio Roberto Firmino, Sadio Mane, dan Salah di lini depan. Sementara itu, Arsenal memasang Pierre-Emerick Aubameyang, ditopang Nicolas Pepe dan Dani Ceballos. Kedua tim langsung menunjukkan permainan yang terbuka sejak awal laga. Pierre-Emerick Aubameyang berhasil mendapat peluang pertama di menit ke-11. Namun tendangan mendatar
Fakta Menarik laga Liverpool v Arsenal
3
yang ia lepaskan dari dalam kotak penalti masih gagal menemui sasaran. Menit ke-21, giliran Sadio Mane yang mempertontonkan aksinya. Namun, masih bisa digagalkan oleh Bernd Leno. Jual beli serangan terus dilakukan oleh kedua tim, hingga akhirnya Joel Matip berhasil mengubah skor menjadi 1-0 empat menit sebelum jeda. Bermula dari sepak pojok yang dilakukan oleh Trent Alexander-Arnold, Matip menanduk bola ke gawang Bernd Leno. Skor 1-0 pun menandai berakhirnya babak pertama. Memasuki babak kedua, Liverpool langsung menggandakan keunggulan menjadi 2-0 di menit 49. Bermula dari serangan yang dilakukan oleh pemain-pemain The Reds, David Luiz, dianggap melakukan pelanggaran di kotak terlarang karena menarik jersey Mohamed Salah. Sang pemain berkebangsaan Mesir mengambil sendiri penalti tersebut, dan sukses menjebol gawang Leno. Tak hanya berhenti di situ, menit ke58 Mohamed Salah melakukan aksi individual sebelum mencetak gol keduanya. Sebuah
LIVERPOOL v ARSENAL
1
sepakan mendatar ke tiang jauh dilepaskannya, setelah melewati 2 pemain belakang The Gunners. Skor 3-0 untuk tuan rumah. Tak ada peluang berarti yang tercipta selama hampir 27 menit setelah itu, sebelum Lucas Torreira akhirnya membuat gol hiburan di menit ke-85. Menerima umpan tarik dari Aubameyang di dalam kotak penalti, Torreira melepaskan sepakan mendatar yang tak mampu dihalau oleh Adrian. Skor pun menjadi 3-1 dan bertahan hingga laga usai. Berdasarkan statistik, Liverpool mencatat penguasaan bola sebanyak 53 persen berbanding 47 persen milik Arsenal. Dalam hal menciptakan peluang, Mohamed Salah dan kolega berhasil membuat 25 upaya mencetak gol dengan lima di antaranya tepat sasaran. Sementara itu, Arsenal membuat sembilan upaya mencetak gol dan tiga yang tepat sasaran. Pelatih Liverpool Jurgen Klopp merasa senang dengan kemenangan atas Arsenal. Kegembiraan Klopp itu semakin bertambah ketika melihat permainan para anak didiknya di pertandingan tersebut. Kendati begitu, ternyata Klopp sempat dibuat pusing dengan taktik Arsenal di pertandingan tersebut. Sebab
ia tak menyangka bahwa pelatih Arsenal, Unai Emery, bakal memainkan taktik diamond atau berlian di laga itu. Klopp mengaku sedikit kaget karena tidak mengira lawannya bakal menggunakan taktik seperti itu. Apalagi dalam pantauan Klopp, dalam beberapa pertandingan terakhir Arsenal, Emery tak pernah menggunakan taktik seperti itu sama sekali. Jadi ia tidak mempersiapkan taktik tandingan untuk menghadapi permainan berlian Arsenal itu. (eca)
Â?
 �
Â?
 � �
Â? Â? Â? Â Â Â
€ ‚
ƒ
„
…  † ‡ ‚  ƒ
Â? ‚ Â
Š ‹ Œ Ž  ‚
‚ � ‘
Â? Â?
… †
‘ �
‚
Â?
ˆ  � ‰
Â?Â?
Â?
Â
Â? Â Â?
Â? Â?
Bukti Suzuki Kuat di Akselerasi SILVERSTONE (RP) - Dalam dua race berturut-turut, Marc Marquez harus kehilangan kemenangan yang terpampang nyata di depannya. Kali ini Giliran Alex Rins, rider Suzuki Ecstar yang membuat Marquez menelan kekecewan dalam balapan di Sirkuit Silverstone, Inggris, Ahad (25/8). Sebel-
ď Ž REDAKTUR: ELVY CHANDRA
umnya, rider Repsol Honda itu juga kehilangan podium teratasnya GP Austria (11/8) setelah disalip Andrea Dovizioso (Ducati). Sebenarnya, dalam pertarungan yang fair, sangat jarang terlihat RC213V milik Honda kalah dari pesaingnya. Tetapi, apa yang terlihat kemarin menjadi fenomena tersendiri. Marquez melakukan segalanya untuk berada di posisi terdepan sepanjang balapan. Konsekuensinya adalah pada ban depan motornya semakin cepat tergerus. Itu menjadi petaka buat rider Spanyol tersebut pada tikungan terakhir menjelang garis finis. Akselerasi GSX-RR yang cukup mantap membuat Rins lebih percaya diri untuk menggeber motornya. Hasilnya, Rins hanya unggul dalam 0,013 detik di depan
Marquez. Pembalap berambut kriwil itu memanfaatkan roda depan Marquez yang tergerus dan membuatnya melebar di tikungan terakhir menjelang garis finis. “Tetapi di tikungan terakhir, saya kehilangan ban depan, saya mengurangi tarikan gas dan dia (Rins) mendapatkan grip yang bagus, dan menyalip saya,� ujar Marquez. Beruntung, Maverick Vinales yang akhirnya menempati podium ketiga telat menyusul dua rider terdepan. Marquez percaya bila posisi Vinales lebih dekat, dia bakal kehilangan posisi keduanya. Hasil kemarin menjadi kemenangan kedua buat Rins dan Suzuki musim ini. Sebelumnya, dia mengemas victory di GP Amerika setelah Marquez terjatuh dan mengalahkan Valentino Rossi.
Rins tak bisa berkata-kata. Dia nyaris melakukan kesalahan saat dua lap terakhir. Tetapi, dia mencoba tetap tenang, dan memacu motornya lebih kencang di sektor terakhir. “Di tikungan terakhir bagi saya luar biasa, saya lebih cepat ketimbang dia (Marquez) dan akhirnya saya mendapatkan (kemenangan),� bebernya. Sebelumnya, mengacu hasil kualifikasi, harapan duel Marquez vs Valentino Rossi diharapkan menjadi sajian utama tadi malam. Tetapi, Rossi hanya mampu menempel Marquez pada lap pertama. Lalu, duel antara Rins dan Marquez berlangsung sepanjang 19 lap berikutnya. Meski kehilangan kemenangan, Marquez saat ini semakin leading jauh dari para pesaingnya. Apalagi, Dovizioso, yang berada di peringkat kedua harus keluar lintasan lebih awal setelah start berlangsung.(jpg)
 � � � � � �   � € �  ‚ ƒ„ …  � † ‡  ‡ �
 Â? Â?   Â€ ‚ ƒ „ Â? Â?   Â€ ‚ ƒ „ † Â?  ‚ ƒ „ ‡  ˆ‰Š Â?‹  ƒ †  ƒ Š  Š‹  ‰ Â?  ‹ ‹  ‹ ‹ †  ƒ Š  Š‹  ‰ Â? Š„ Â?   ‘‹ Â?‹  Š‹   ‘‹ Â?‹  Š‹  ‡  ‡ ˆ ‰ Â? Â?  ‹ ‹  ‹ ‹ †Š ‰ Â? Š„ Â? Â? „ ‰ Â? ‹ † Â?  ‚ ƒ „  ˆ‰Š Â?‹  ƒ
� � � … � � � � � … � …Œ
� � Œ � � Ž � � � Ž Œ �Ž Œ� �Ž… …Ž �
Œ
Â? Â? Â… Â? ‡ ‡ ‡ ‡ ‡Â
ď Ž TATA LETAK : FEBRI JAMIL
TOTAL SPORT Riau Pos
l SENIN, 26 AGUSTUS 2019 l HALAMAN 10
Â?
Â?
Â? Â? Â?
Â
Â
Â?
INTER MILAN v LECCE
Laporan JPG, Milan INTER Milan dengan wajah barunya siap mengawali kiprah mereka. Lecce akan memberi ujian pertama. Inter Milan akan menjamu tim promosi Lecce pada pekan pembuka Serie A 2019/20, Selasa (27/8). Dalam pertandingan di Stadio San Siro - Giuseppe Meazza ini, Nerazzurri menginginkan hasil terbaik demi start yang ideal. Inter musim ini punya pelatih baru, Antonio Conte. Inter juga punya striker baru, Romelu Lukaku. Conte, yang merupakan mantan pelatih Juventus dan Chelsea, akan melakoni debut sebagai pelatih Inter di Serie A melawan klub asal kota kelahirannya. Dia bakal mengandalkan Lukaku di lini depan, di posisi yang biasanya ditempati eks kapten Mauro Icardi.
Lukaku bakal bahu-membahu bersama Lautaro Martinez untuk coba mendobrak pertahanan lawan. Duo gelandang baru, Stefano Sensi dan Nicolo Barella, bakal memberi sokongan dari lini kedua. Di atas kertas, Inter lebih diunggulkan. Namun, Inter tak boleh lengah. Lecce sudah memainkan satu laga kompetitif musim ini, melawan Salernitana di Coppa Italia pekan lalu. Lecce menang 4-0. Dua dari empat gol Lecce dicetak oleh Gianluca Lapadula, eks striker AC Milan yang datang dengan status pinjaman dari Genoa. Musim lalu, bersama pelatih Luciano Spalletti, Inter mengawali langkah mereka di Serie A dengan kekalahan 0-1 melawan tuan rumah Sassuolo. Di pekan pembuka musim ini, bersama Conte, Inter tentu tak ingin kembali menelan hasil negatif.(eca)
Kecewanya Zidane MADRID (RP) - Pelatih Real Madrid Zinedine Zidane sulit menerima hasil imbang 1-1 kontra Real Valladolid pada laga pekan ke-2 La Liga Spanyol. Bagi Zidane, Madrid seharusnya meraih tiga poin penuh. Melakoni laga di Santiago Bernabeu, Ahad (25/8) malam WIB, El Real tampil dengan skuad terbaiknya. Zidane menempatkan Karim Benzema sebagai striker tunggal. Penyerang asal Prancis itu didukung Isco, Toni Kroos, James Rodriguez, Casemiro, serta Gareth Bale yang menghuni lini kedua. Akan
ď Ž REDAKTUR: ELVY CHANDRA
tetapi, solidnya barisan belakang Valladolid membuat serangan Los Blancos selalu kandas. Real Madrid baru mampu memecah kebuntuan pada menit ke82. Bola hasil tembakan Benzema yang memanfaatkan umpan dari Raphael Varane tak dapat dijangkau kiper Jordi Masip. Namun, skor 1-0 tak bertahan lama. Tiga menit berselang, Valladolid bisa menyamakan skor lewat aksi Sergi Guardiola. Sampai pertandingan berakhir, kedudukan 1-1 tetap tidak berubah. “Kami tidak suka dengan hasil ini
karena kami telah membuat yang paling sulit, yaitu mencetak gol hampir pada penghujung babak kedua tetapi tiga menit kemudian mereka membuat gol penyeimbang,� kata Zidane. “Real Madrid tidak berada di tempat yang tepat dan itu sulit dan kami layak mendapat lebih, tiga poin. Terutama pada babak pertama, karena kami memiliki banyak peluang dan hanya kekurangan gol,� lanjutnya. Gagal meraih poin penuh membuat Real Madrid masih berada di peringkat kedua klasemen sementara La Liga dengan nilai empat. Mereka terpaut tiga poin dari Sevilla yang menghuni posisi teratas.(int/ eca)
ZINEDINE ZIDANE
REUTERS
SELEBRASI: Pemain Napoli Dries Mertens dan Allan melakukan selebrasi saat berhadapan dengan Fiorentina, Ahad (25/8/2019).
Tiga Poin Perdana Partenopei FRANCHI (RP) - Napoli berhasil meraup poin penuh saat mengalahkan Fiorentiina 4-3 pada pekan perdana Liga Italia Serie A di Stadion Artemio Franchi pada Ahad (25/8) dini hari WIB. Tuan rumah membuka keunggalannya terlebih dahulu pada menit ke-9. Wasit menunjuk titik putih usai Piotr Zielinski menyentuh bola dengan tangan di dalam kotak penalti. Erick Pulgar yang maju menjadi eksekutor sukses memperdayai Alex Meret. Napoli baru bisa menyamakan kedudukan pada menit 38 melalui gol Dries Mertens. Mendapat umpan pendek dari Lorenzo Insigne di depan kotak penalti, penyerang asal Belgia itu melepaskan tendangan melengkung ke pojok kanan atas gawang yang gagal dijangkau Bartlomiej Dragowski. Anak asuh Carlo Ancelotti berbalik unggul pada tiga menit jelang turun minum. Wasit memberikan hadiah penalt usai Dries Mertens dijatuhkan Gaetano Castrovilli di kotak terlarang. Lorenzo Insigne yang maju menjadi eksekutor sukses menjalankan tugasnya dengan baik. Skor 2-1 untuk Napoli bertahan hingga jeda. Di babak kedua, tuan rumah yang tidak ingin malu di depan para pendukungnya sendiri sukses menyamakan skor. Melalui sepak pojok Erick Pulgar menit 52, Nikola Milenkovic sukses menanduk bola ke sisi kanan bawah gawang Alex Meret tanpa dapat dijangkau sang kiper. Namun hanya empat menit berselang, Jose Callejon berhasil membawa Napoli kembali unggul. Tendangan mendatar Jose Callejon dari luar kotak penalti meneruskan operan pendek Lorenzo Insigne melaju deras ke gawang Fiorentina. Satu jam lebih lima menit laga berlangsung, Fiorentina kembali dapat menyeimbangkan skor. Kali ini pemain anyar Kevin Prince Boateng yang melakukannya. Sepakan mendatar Boateng berhasil mengoyak jala gawang Alex Meret untuk ketiga kalinya. Namun Lorenzo Insigne kembali membuat Napoli di atas angin. Melalui skema serangan cepat menit 67, Jose Callejon sukses mengirim umpan pendek ke depan muka gawang yang dengan mudah ditanduk oleh Lorenzo Insigne. Skor berubah 4-3 untuk keunggulan Napoli. Kedua kesebelasan gagal mencetak gol tambahan hingga pertandingan berakhir. Napoli sukses mencuri tiga poin. Tuan rumah sedikit unggul dalam hal jumlah peluang, 10 berbanding 8. Namun Napoli mendominasi penguasaan bola dengan catatan 54 persen.(int/eca)
ď Ž TATA LETAK: ELWE
TOTAL SPORT Riau Pos
l SENIN, 26 AGUSTUS 2019 l HALAMAN 11
IBA Riau Kirim Satu Atlet Ikuti Kejurnas MMA PEKANBARU (RP) - Pengurus Provinsi (Pengprov) Indonesia Beladiri Amatir (IBA) Riau mengirimkan satu atlet mengikuti Kejurnas MMA pada 27-28 Agustus 2019 di GOR Ciracas, Jakarta Timur. Selain satu atlet yang dikrim yaitu Wenghardi, IBA juga mengirimkan satu pelatih dan satu wasit yang juga akan mengikuti kegiatan penataran yang ditaja PP IBA. Ketua Pengprov IBA Riau Anis Murzil mengatakan, ini merupakan iven pertama yang juga menjadi syarat untuk bisa bergabung dengan KONI pusat. Dijelaskan Anis, atlet tersebut akan turun di kelas 70 kilogram stand fighting,” ucapnya. Masih kata Anis, selain itu Pengprov IBA juga mengirimkan sejumlah pengurus, di antaranya bidang pertandingan, wasit dan pelatih untuk mendapatkan bekal terkait pelaksanaan pertandingan.
DEFIZAL/RIAU POS
REBUT BOLA: Pemain putri SMAN 8 Pekanbaru berebut bola dengan pemain SMAN 1 Pekanbaru pada pertandingan Riau Pos-Honda HSBL 2019 seri Kota Pekanbaru di GOR Senapelan, Kota Pekanbaru. Ahad (25/8/2019).
SMA Cendana dan SMAN 1 Menang Laporan DOFI ISKANDAR, Pekanbaru TIM putra SMA Cendana berhasil mengalahkan SMKN 2 {ekanbaru dengan skor 31-16 pada iven Riau Pos Honda, Honda Student Basketball League (HSBL) 2019 seri Pekanbaru, Ahad (25/8). Dalam laga kemarin, pada kuarter pertama kedua bermain ketat. Ini dapat dilihat dari poin imbang 6-6. Memasuki kuarter kedua, kedua tim masih bermain hati-hati karena tak mau kalah.
Namun, kuarter ini milik SMA Cendara dengan skor 10-8. Hal sama juga terjadi di kuarter ketiga dengan skor 15-12. Di kuarter keempat, SMA Cendana mulai mendominasi pertandingan dengan melakukan serangan dari berbagai sisi pertahanan SMKN 2. Hasilnya, mereka unggul cukup jauh dengan skor yang mencolok 31-16. Di laga kedua, antara putri SMAN 1 Pekanbaru melawan SMAN 8 Pekanbaru. Pada laga ini SMAN 1 berhasil menundukkan SMAN
8 dengan 31-7. Di kuarter pertama, SMAN 1 lebih mendominasi pertandingan dengan perolehan skor sementara 6-3. Memasuki kuarter kedua, SMAN 1 makin menjadi-jadi dengan berhasil menjauh dengan skor 9-3. Di kuarter ketiga SMAN 8 mulai bangkit dan bisa mengimbangi permainan SMAN 1. Di kuarter keempat, SMAN 8 seperti kehilangan tenaga. Di mana mereka gagal meraih sebiji poin pun dan harus mengakui keunggulan SMAN 1 dengan skor 31-7. Pada pertandingan ketiga
putri SMAN 3 Pekanbaru berhasil menang atas SMAN 9 Pekanbaru dengan skor 29-25. Pelatih SMAN 1 Pekanbaru Bram Bagaswara mengatakan, permainan di kuarter pertama dan kedua masih belum enjoy. Di quarer 3 dan 4 baru bisa nemuin gaya permainannya. “Tadi di kuarter 3 dan 4 margin skorenya kan jauh ya, harusnya itu mereka lakuin dari kuarter pertama untuk pertandingan selanjutnya diharapkan anak-anak bisa bermain lebih enjoy lagi biar gamenya tidak buru-buru,”ujarnya.(eca)
WENGHARDI
“IBA ini masih tergolong cab a ng o l a h raga b a r u , khususnya di Riau. Jadi, melalui penataran dan pelatihan nanti, wasit, pelatih dan bidang pertandingan kita bisa mendapat bekal untuk nanti kita terapkan di Riau,” terangnya. Pengprov IBA Riau juga berencana menggelar iven kejuaraan pada November 2019, yang juga merupakan rangkaian kegiatan dalam prosesi pelantikan pengurus. (dof)
Ferrari Puas Lihat Perkembangan Leclerc MARANELLO (RP) - Manajer Tim Scuderia Ferrari, Mattia Binotto, puas menyaksikan penampilan Charles Leclerc di Formula One (F1) 2019. Menurutnya, Leclerc telah berhasil melakukan peningkatan yang signifikan dari hari ke hari. Debut Leclerc di Ferrari memang terbilang berjalan manis. Pembalap asal Monaco itu bisa secara konsisten menyelesaikan perlombaan di posisi lima besar. Bahkan, ia telah lima kali naik podium pada musim ini yang terjadi di Grand Prix (GP) Bahrain, Kanada, Prancis, Austria, serta Inggris.
Berkat penampilan apiknya, Leclerc kini menempati posisi kelima pada klasemen sementara F1 2019 dengan raihan total 132 poin. Bagi Binotto, hasil ini cukup membuat pihak Ferrari puas dan bergembira. L e c l e rc d i n i l a i t e l a h menunjukkan bahwa Ferrari telah mengeluarkan keputusan yang tepat untuk meminangnya menjadi rekan setim Sebastian Vettel. Dengan usianya yang masih begitu muda saat ini, Leclerc pun dipercaya masih bisa berkembang lebih pesat lagi sehingga memberi kontribusi besar kepada tim.(int/eca)
SELEBERASI: Alex dos Santos Goncalves melakukan selebrasi usai menjebol gawang TIRA-Persikabo, Ahad (25/8/2019).
INTERNET
Persela Bantai TIRA LAMONGAN (RP) - PerseAlex dos Santos berusaha la Lamongan berhasil mesarangkan umpan tendnekuk TIRA Persikabo daangan bebas Kei Hirose lam laga pekan ke-16 Liga 1 ke gawang TIRA. Namun Indonesia di Stadion Surasayangnya, bola melamjaya, Ahad (25/8), ditutup bung tinggi. dengan skor 6-1. Upaya tim Joko Tingkir Persela sukses membanakhirnya membuahkan tai tim papan atas, TIRA hasil saat Alex dos Santos Persikabo, 6-1. Tiga gol di antaranya berhasil sarangkan umpan Rafael dibukukan Alex dos Santos, mas- ‘Rafinha’ Gomes de Oliveira dengan ing-masing di menit 24, 57 dan menit sundulan kepalanya di menit ke-24. ke-75. Sedangkan tiga gol tuan rumah Persela pun unggul 1-0 atas tim berperlainnya, dua di antaranya dicetak Rafael ingkat dua, TIRA. Gol kembali tercipta untuk tuan ‘Rafinha’ Gomes de Oliveira di menit ke-28 dan 63, serta satu gol Birrul Wal- rumah empat menit kemudian. Kali ini, Rafinha yang berhasil sarangkan idain di menit 82. Sedangkan tim tamu TIRA hanya umpan tendang bebas Kei Hirose denberhasil bukukan satu gol penghibur gan sundulan spektakulernya. Skor 2-0 lewat aksi Loris Arnaud di menit 71. untuk tuan rumah inilah yang menutup Berkat kemenangan ini Persela naik ke laga di babak pertama. Kickoff babak peringkat 12 dengan koleksi poin 15. kedua, tuan rumah Persela langsung Sedangkan TIRA bertahan di posisi dua tancap gas. Anak-anak asuh Nil Maizar mendominasi jalannya pertandingan dengan 32 poin. Kedua tim yang sama-sama beram- dan terus memberi tekanan kepada tim bisi menang dalam laga ini, tunjukkan lawan. Hanya 12 menit setelah kickoff, penampilan menekan sejak kickoff. Alex dos Santos kembali menambah Saat laga baru berjalan lima menit, tuan koleksi golnya dalam laga ini dan memrumah mendapat peluang bagus saat bawa Persela terus memimpin 3-0. Alex REDAKTUR: ELVY CHANDRA
dan Kei Hirose berhasil memanfaatkan blunder yang dilakukan pemain belakang dan berhasil mengecoh kiper TIRA untuk membuat Persela terus memimpin. Di menit ke-63, giliran Rafinha yang menambah koleksi golnya dalam laga ini. Saat ia berhasil memanfaatkan bola liar dan menceploskannya ke gawang TIRA. Memasuki menit ke-71 giliran TIRA yang berhasil menjebol gawang tuan rumah lewat aksi mantan pemain Persela, Loris Arnaud. Bekerja sama dengan Ciro Alves, Loris berhasil mengecoh kiper Persela Eky Taufik dan menceploskan bola ke gawang lawan. Tak ada selebrasi yang dilakukan Loris, skor pun berubah menjadi 1-4. Alex dos Santos sukses mencetak hattrick dalam laga ini, setelah ia kembali menjebol gawang TIRA tepat di menit ke-75 setelah memanfaatkan umpan Kei Hirose. Upaya Persela menambah gol selanjutnya terjadi dari Birrul Walidain ikut mengukir namanya di papan skor saat laga tersisa delapan menit lagi. 6-1 untuk skuad asuhan Nil Maizar!(int/eca) TATA LETAK: FEBRI JAMIL
PRO-SIAK
MERANGKAI NEGERI DENGAN SYARAK Riau Pos
l SENIN, 26 AGUSTUS 2019 l HALAMAN 12 l INFOTORIAL PEMKAB SIAK
Bupati Tinjau Kebakaran Sungai Apit
HUMAS PEMKAB SIAK
PENGUKUHAN: Bupati Siak Drs H Alfedri MSi berfoto dengan Tuan Gubernur Negeri Malaka Tun Datuk Seri Utama Dr Mohd Khalil pada acara Pengukuhan Lembaga Kesultanan Siak di Gedung LAMR Siak, Sabtu (24/8/2019).
MKA Lembaga Kesultanan Siak Kukuhkan Lembaga Kesultanan Siak MAJELIS Kerapatan Adat (MKA) Lembaga Kesultanan Siak mengukuhkan Lembaga Kesultanan Siak di Balai Adat Lembaga Adat Melayu Riau (LAMR) Siak, Sabtu (24/8). Pengukuhan Lembaga Kesultanan Siak melalui prosesi adat di Balai Adat Lembaga Adat Melayu Riau (LAMR) Siak, sekaligus penyematan gelar kepada yang memimpin Lembaga Kesultanan Siak dihadiri Bupati Siak Drs H Alfedri MSi, Gubernur Negeri Melaka Tun Datuk Seri Utama DR Mohd Khalil Bin Yaakob, Sekda Provinsi Kepulauan Riau, seluruh Kesultananan se-Nusantara, keturunan Datuk 4 Suku, kerabat keturunan Kesultanan Siak dan tamu undangan lainnya. Pengukuhan ini dilaksanakan berdasarkan dengan adat Kesultanan Siak. Serta mengacu pada dasar atur dan patutnya pengukuhan Lembaga Kesultanan Siak yaitu telah terlebih dahulu dimusyawarahkan di lingkungan Majelis Pemufakatan Keluarga kaum kerabat serta keturunan-keturunan yang patut untuk melakukan pengukuhan ini. Setelah Lembaga Kesultanan Siak ini dikukuhkan, dilanjutkan dengan disematkan
gelar kepada yang memimpin Lembaga Kesultanan Siak tersebut yaitu Tengku Muchtar bin Tengku Anum, bin Tengku Sukma Dewa Sultan Syarif Ismail Abdul Jalil Syaifuddin dengan sebutan gelar Mangkubumi Mangku Diraja. Kemudian, Tan Sri Tengku Syed Muhammad Yusuf bin Tengku Tun Syed Nasir bin Tengku Busu bin Mangkubumi Ahmad dengan sebutan gelar Timbalan Mangkubumi Mangku Diraja. Selanjutnya, Tengku Muhammad Toha bin Tengku Ahmad Dahlan bin Tengku Daud bin Tengku Bagus Syed Thoha bin Sultan Syarif Kasim Abdul Jalil Syaifuddin atau Sultan Syarif Kasim I dengan sebutan gelar Timbalan Mangkubumi Mangku Diraja. Bersamaan dengan pengukuhan ini juga, Lembaga Kesultanan Siak turut memberikan anugerah kehomatan gelar Kesultanan Siak kepada Gubernur Negeri Melaka, Tun Datuk Seri Utama DR Mohd Khalil Bin Yaakob dengan sebutan Orang Kaya Maharaja Siak. Sedangkan, Dato Tengku Syed Alwi Bin Tun Tengku Syed Nasir yang merupakan pengacara antar bangsa di Malaysia mendapat sebutan Pangeran Seri Kencana Wangsa.
Disamping itu, Lembaga Kesultanan Siak juga memberikan anugerah kehormatan gelar bagi tiga tokoh masyarakat yang dinilai membantu mengembangkan kebudayaan Melayu, yakni Wan Abubakar mendapatkan gelar Datuk Seri Wira Kesuma, OK Nizamil Jamil mendapat gelar Orang Kaya Setia Diraja, dan Fadlah Sulaiman diberi gelar Datuk Seri Wira Kesuma. Bupati Siak Alfredi menyampaikan ucapan selamat atas dikukuhkannya Lembaga Kesultanan Siak tersebut. “Dikukuhkannya orang tua kami sebagai pengurus besar Kesultanan Siak, serta telah disematkan gelar hal itu menjadi perlambang doa dan harapan bagi kami seluruh masyarakat. Semoga adat di Kota Pusaka ini tetap terjaga,” kata Alfedri. Pada kesempatan itu, Mangkubumi Mangku Diraja, Tengku Muchtar bin Tengku Anum yang membacakan warkah pemberian gelar adat ini pun mengatakan bahwa penganugerahan gelar adat kehormatan Kesultanan Siak ini diberikan dengan penuh takzim dan ikhlas sesuai hasil musyawarah di lingkungan MKA Resam Kesultanan Siak.(adv)
Lima Kecamatan Wakili Siak Lomba Kesatuan Gerakan PKK Provinsi Riau TIM penilai TP PKK Provinsi Riau melakukan penilaian lomba kepada lima kecamatan yang mewakili Kabupaten Siak dalam rangka hari Kesatuan Gerakan PKK ke-74 tingkat Provinsi Riau. Kelima kecamatan tersebut yakni, Kecamatan Tualang diwakili Kampung Perawang Barat Kecamatan Tualang mengikuti lomba Pembinaan Pola Asuh dan Remaja, lomba Tertib Administrasi diwakili Kampung Sialang Baru Kecamatan Lubuk Dalam, lomba VIA Test diwakili Kecamatan Sungai Mandau, lomba Hatinya PKK Kampung Empang Pandan Kecamatan Koto Gasib dan lomba UP2K Kampung Jayapura Kecamatan Bungaraya. Kedatangan Tim TP PKK Provinsi Riau di sambut Asisten II Sekdakab Siak Hendrisan, Ketua PKK Siak Rasidah Alfedri dan Camat Tualang Zalik Effendi, Penghulu Kampung Perawang Barat Faizal dan pengurus PKK kabupaten, kecamatan dan kampung berlangsung di Kantor Penghulu Kampung Perawang Barat Kecamatan Tualang, Jumat (23/8).
HUMAS PEMKAB SIAK
SERAHKAN LAPORAN: Ketua TP PKK Siak Rasidah Alfedri menyerahkan laporan kegiatan lomba PKK Siak kepada tim juri penilai lomba hari Kesatuan Gerakan PKK ke-74 tingkat Provinsi Riau di Kampung Perawang Barat, Kecamatan Tualang, Jumat (23/8/2019).
Dia mengatakan, persiapan yang dilakukan tidak hanya pada saat akan lomba saja. Namun telah dilakukan pembinaan secara rutin baik di tingkat kampung, kecamatan dan kabupaten. Asisten II Sekdakab Siak Hendrisan menyebut-
Ketua TP PKK Siak Rasidah Alfedri menyampaikan, ada lima kecamatan yang mewakili Kabupaten Siak tingkat Provinsi Riau. “Kita berharap menjadi terbaik dan bisa mewakili Provinsi Riau ke tingkat nasional,” harapnya.(adv)
BUPATI Siak Drs H Alfedri meninjau langsung lokasi kebakaran Pasar Sungai Apit Kecamatan Sungai Apit. Kedatangan bupati didampingi Asisten Administrasi Umum Jamaluddi, Kepala Dinas Sosial Siak Nurmansyah dan Camat Sungai Apit Wahyudi serta BAZ Siak untuk melihat langsung kondisi warga yang tertimpa musibah kebakaran dan sekaligus menyerahkan bantuan. Setibanya Alfedri di lokasi kebakaran langsung disambut haru oleh ratusan warga Sungai Apit. Bupati menyampaikan rasa prihatin dan duka kepada warga yang terkena kebakaran,serta meminta agar diberikan kesabaran, ketabahan menghadapi musibah ini. “Kami atas nama Pemerintah Kabupaten Siak, turut berduka atas musibah kebakaran ini. Semoga yang mendapat musibah diberi kesabaran dan ketabahan serta bisa bangkit untuk kedepan nya,” ujar Alfedri. Bupati menyerahkan bantuan dari Dinas Sosial dan BPBD berupa pakaian layak, selimut, makanan dan buku beserta tas sekolah. Dirinya menyampaikan besok akan ada bantuan yang datang. “Insya Allah, besok akan datang
lagi bantuan dari Baznas. Bantuan yang diberikan berupa pakaian, peralatan, selimut, makanan, buku-buku dan tas. Semoga besok ada bantuan untuk pakaian anak sekolah,” katanya. Dirinya juga mengimbau kepada warga dan masyarakat agar berhati-hati menggunakan listrik dan kompor gas karena dapat membahayakan semua. “Kami mengingatkan kepada masyarakat untuk berhati-hati dalam pemakaian kompor dan listrik,” imbaunya. Sementara dari data Pemerintah Kecamatan (Pemcam) Sungai Apit, warga yang tertimpa musibah kebakaran sebanyak 6 orang dengan sebanyak 10 pintu kios yang terbakar ludes. Sebanyak 6 warga yang tertimpa musibah kebakaran. Ada korban yang terbakar memiliki 2 sampai 4 pintu,mereka menyewakannya. Camat menerangkan, selain 10 pintu yang ludes terbakar, ada 6 kios bangunan kecil terkena tempias dari api artinya masih bisa dipadamkan. Dikatakan Wahyudi bahwa penyebab dari kebakaran hingga saat ini masih didalami oleh pihak yang berwenang. Korban jiwa tidak ada dalam musibah ini.(adv)
HUMAS PEMKAB SIAK
TINJAU KEBAKARAN: Bupati Siak Drs H Alfedri MSi datang meninjau dan menemui warga yang terkena musibah kebakaran di Kecamatan Sungai Apit, Sabtu (24/8/2019).
Replanting, Distan Siak Bina Petani Tanaman Petanian DINAS Pertanian (Distan) Kabupaten Siak mempersiapkan petani yang akan menghadapi replanting kelapa sawit dengan tanaman holtikultura dan palawija. Diharapkan dengan tanaman holtikultura, petani memiliki penghasilan tetap sebagai pengganti selama replanting kelapa sawit. “Petani seperti di Kampung Empang Pandan telah swadaya palawija seperti kacang kedelai, tanaman buah semusim semangka dan lainnya,” ujar Kepala Dinas Pertanian melalui Kabid Pertanian Siak Suwandi, Sabtu (23/8). Untuk tanaman kacang kedelai di Empang Pandan, sebut Suwandi, dilakukan demplot dengan hasil cukup memuaskan.Selain itu juga tanaman buah- buahan telah diuji coba seperti semangka yang dipanen pemuda petani Kampung Pangkalan Pisang, Koto Gasib. Dan hasil panen nanti dapat dijadikan sebagai pengganti penghasilan bila tanaman pokoknya belum menghasilkan. “Dengan demikian para
HUMAS PEMKAB SIAK
KEDELAI: Demplot tanaman kacang kedelai Petani Empang Pandan, Kecamatan Koto Gasib, jelang peremajaan sawit. petani tetap bersemangat melakukan penanaman tanaman holtikultura dan palawija sebagai penganti tanaman pokok kelapa sawit ,” katanya. Suwandi mengatakan Kecamatan Koto Gasib menghadapi peremajaan atau replanting sawit, setelah Kecamatan Dayun.Tanaman sela selama program replanting akan menjadi sumber pendapatan sampingan petani sambil
menunggu tanaman sawit berproduksi. ”Selain tanaman kacang kedelai, disela tanaman sawit juga ditanami cabai, jagung, sayur-sayuran dan padi,” ungkapnya. Terkait penganti tanaman terlebih dahulu akan dilakukan uji coba. Dengan demikian petani akan bisa mencari tanaman yang paling cocok sebagai sumber pendapatan. (adv/a)
Lomba Sampan Diikuti Warga Sembilan Desa WARGA sembilan kampung di Kecamatan Sungai Mandau, tumpah ruah di tepi Sungai Mandau, Kampung Muara Bungkal pada Jumat hingga Sabtu (23-24/8) menyaksikan pacu sampan di bawah jembatan gantung. Jembatan gantung dari pemerintah pusat itu diresmikan oleh Gubernur Riau H Syamsuar saat perpisahan menjabat sebagai Bupati Siak. Ada 32 tim putra dan 13 tim putri, terdiri dari para pemuda, dewasa da para ibu serta remaja putri memperebutkan piala camat dalam pacu sampan kali ini. “Lomba pacu sampan ini kami gelar untuk melestarikan adat istiadat masyarakat Sungai Mandau, jangan sampai tergerus oleh zaman,” ungkap Camat Sungai Mandau No REDAKTUR: KAMARUDDIN
vendra Kasmara di sela-sela pacu sampan dari atas jembatan gantung. Camat menambahkan, selama ini, para ibu mengayuh sendiri sampannya jika hendak pergi ke kebun, artinya mereka sudah sangat mahir dan piawai. Dalam memeriahkan HUT ke-74 RI tidak hanya lomba pacu sampan saja kegiatan yang ditaja pihaknya, ada festival layang layang, dan futsal cup. Pekan depan digelar jalan santai dan senam zumba sekaligus pengumuman dan pemberian hadiah. Bahkan untuk futsal, sudah ada dua lapangan futsal dari dana desa, satu di Muara Kelantan dan satu lagi di Kampung Olak. Dua lapangan ini menjadi pemasukan desa karena ada pengelolaan. “Kami harapkan tidak
hanya mendapatkan penghasilan dari dua lapangan futsal, akan tetapi dengan adanya lapangan futsal akan melahirkan atlet atlet futsal,” ungkapnya. Bicara jembatan gantung, nama jembatan sampai saat ini masih dalam proses sayembara. Mudah-mudahan dalam waktu yang tidak lama lagi akan nama jembatan itu. Masyarakat Desa Muara Bungkal selama ini bersampan dan harus memutar untuk beraktivitas di seberang sungai. Dengan adanya jembatan gantung ini, mereka tidak perlu jauh jauh lagi memutar. Dengan adanya jembatan gantung yang hanya boleh dilalui oleh pejalan kaki dan pengendara sepeda motor, mempermudah akses warga.(adv/b)
BERIKAN SEMANGAT: Camat Sungai Mandau Novendra Kasmara memberi semangat kepada peserta pacu sampan dari atas jembatan goyang di Kampung Muara Bungkal, Kecamatan Sungai Mandau, Sabtu (24/8/2019). MONANG LUBIS/RIAU POS TATA LETAK: ELWE
PRO-BENGKALIS NEGERI JUNJUNGAN
l SENIN, 26 AGUSTUS 2019 l HALAMAN 13 l ADVERTORIAL PEMKAB BENGKALIS
HUMAS PEMKAB BENGKALIS
Riau Pos
ANGKAT BENDERA: Staf Ahli Bidang Ekonomi Keuangan dan Pembangunan Indra Gunawan mengangkat bendera sebagai tanda dimulainya lomba permainan rakyat, Ahad (25/8/2019).
Pesta Rakyat di Tepian Selat Bengkalis Laporan ERWAN SANI, Bengkalis MEMERIAHKAN Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia ke-74, Pemerintah Kabupaten Bengkalis menggelar Permainan Rakyat yang ditaja Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Bengkalis di Lapangan Pasir, Ahad (25/8).
Suasana hiburan rakyat sangat terasa, ketika tiga jenis permainan rakyat seperti Panjat Pinang Pria Dewasa, Terompa Panjang dan Enggrang. Tepat pukul 09.20 WIB permainan lomba terompa panjang yang diikuti oleh masing-masing sekolah dari tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP), kemudian dilanjutkan dengan permainan lomba enggrang yang diikuti oleh
anak-anak dari Sekolah Dasar (SD). Selang 30 menit kemudian lomba panjat pinang pria dewasa dimulai yang diikuti oleh masing-masing desa yang terdiri dari 1 grup 7 orang peserta, pihak panitia pun telah mempersiapkan 30 batang pinang yang diperuntukkan untuk masyarakat. Bupati Bengkalis yang diwakili Staf Ahli Bidang Ekonomi Keuan-
gan dan Pembangunan Indra Gunawan mengatakan, seiring dengan perkembangan zaman, berbagai permainan rakyat menjadi salah satu kekayaan khasanah negeri ini. “Sekarang sudah mulai hilang, terkikis bahkan jarang sekali kita dapat menyaksikan permainan ini. Tidak hanya di tataran masyarakat perkotaan, ternyata berbagai permainan tradisional yang menjadi
bagian kehidupan masyarakat juga hilang di tataran masyarakat desa,” kata Indra Gunawan lagi sambil menyaksikan permainan. Lebih lanjut Indra mengatakan, permainan rakyat ini selain sebagai sarana bermain dan hiburan juga wahana pendidikan, secara tidak langsung dapat melatih kemampuan serta melestarikan budaya daerah. “Saat ini kita tidak lagi bisa
menyaksikan anak-anak kita bermain gasing, layang-layang, enggrang, patok lele dan petak umpet, serta permainan lainnya di halaman rumah. Kini Anak-anak kita, lebih menyenangi permainan game online,” jelas Indra. Tampak hadir Kapolres Bengkalis AKBP Yusup Rahmanto dan Ketua Bhayangkari Abel Yusup Rahmanto dan sejumlah pejabat.(esi)
Keberagaman untuk Membangun Negeri BENGKALIS (RP) - Bupati Bengkalis diwakili Staf Ahli Bupati Bidang Ekonomi dan Keuangan H Indra Gunawan menghadiri acara Dialog Kerukunan Umat Beragama (KUB) dan Majelis Ulama Indonesia (MUI) Provinsi Riau bertempat di Gedung Daerah Datuk Laksamana Raja Di laut. Dialog Kerukunan Umat Beragama Majelis Ulama Indonesia Provinsi Riau ini diikuti sebanyak 40 orang peserta terdiri dari MUI Provinsi Riau, utusan MUI Kecamatan se-Kabupaten Bengkalis dan perwakilan Ormas-Ormas Kabupaten Bengkalis. Dalam sambutan Bupati yang dibacakan Staf Ahli H Indra Gunawan, Indonesia negara yang luas
dan penuh kemajemukan yang memiliki ratusan juta penduduk berbilang kaum dan suku bangsa. Masing-masing suku bangsa dan kelompok etnik tersebut memiliki latar belakang budaya dan agama yang berbeda-beda pula dan perbedaan dalam kehidupan manusia merupakan anugerah dari Tuhan. Keberagaman suku bangsa dan agama tersebut merupakan modal utama yang akan menopang pembangunan nasional bagi penguatan ekonomi, politik dan kesejahteraan masyarakat. “Sisi lain, keragaman suku bangsa, agama dan kelompok etnik ini jika tidak dirawat dan dikelola dengan baik justru akan dijadikan pintu
masuk bagi sebagian oknum yang tidak bertanggungjawab untuk menciptakan gesekan-gesekan sosial, kegaduhan, pertikaian dan konflik dan akan mengancam persatuan dan kesatuan, keutuhan dan bahkan disintegrasi bangsa,” ungkap Indra. Lebih lanjut Indra mengatakan, kampanye kerukunan antar umat beragama harus senantiasa didengungkan dan di galakkan untuk mengantisipasi terjadinya pertikaian dan konflik di antara umat beragama. Kegiatan dialog kerukunan umat beragama yang ditaja oleh MUI Riau di Bengkalis ini adalah sebuah ikhtiar yang sangat baik sekali dan patut didukung. “Ajaran Islam yang mengusung
misi rahmatan lil’alamin sangat mendorong sekali agar terciptanya kedamaian dan kemaslahatan di tengah-tengah masyarakat. Perbedaan suku dan bangsa merupakan sesuatu yang bersifat sunatullah dan merupakan tanda-tanda kekuasaan Allah SWT,” ujar Indra. Diakhir sambutannya Indra menegaskan, kenyataan sudah menunjukkan bahwa pertikaian dan kerusuhan antar kelompok berasal dari latar belakang suku dan agama. Pemerintah senantiasa mendorong dan berupaya semaksimal mungkin agar tatanan kehidupan masyarakat aman dan harmonis di tengah perbedaan suku dan agama senantiasa terjaga.(esi)
HUMAS PEMKAB BENGKALIS
NYANYIKAN INDONESIA RAYA: Para peserta berdiri dan menyanyikan lagu Indonesia Raya sebelum dimulainya acara dialog, Sabtu (24/8/2019).
PRO-KUANTAN SINGINGI BASATU NAGORI MAJU l ADVERTORIAL PEMKAB KUANTAN SINGINGI
Tahun Depan, Tarif Parkir dan Tribun Harus Ditertibkan TELUKKUANTAN (RP) - Tinggginya tarif parkir dan tribun penonton saat pacu jalur di Kabupaten Kuansing membuat sebagian masyarakat kecewa. Pasalnya, masyarakat harus mengeluarkan uang cukup banyak untuk parkir dan tribun. Menanggapi keluhan masyarakat tersebut, salah seorang anggota DPRD Kuansing, Jefri Antoni ST saat dihubungi Riau Pos, Ahad (25/8) angkat bicara. Menurut Jefri, persoalan ini sudah dari dulu harusnya ditertibkan oleh pemerintah daerah. Untuk itu, tahun depan seluruh fasilitas pendukung pacu jalur harus membuat pengunjung nyaman. “Bagaimana pacu jalur bisa menyapa dunia jika pelayanan kita masih dikeluhkan oleh masyarakat Kuansing sendiri. Kemarin saya mendapat laporan dari masyarakat bahwa untuk masuk
HUMAS PEMKAB KUANSING
DUDUK BERSAMA: Wabup Kuansing H Halim didampingi Sekda Dr H Dianto Mampanini SE MT dan Waka I DPRD Kuansing Sardiyono AMd, duduk bersama saat menonton pacu jalur di Tepian Narosa Telukkuantan, Ahad (25/8/2019).
Jadi Lokomotif Wisata Daerah WAKIL Bupati Kuansing, H Halim berharap budaya pacu jalur yang merupakan salah satu obyek wisata unggulan menjadi lokomotif bagi wisata lain yang ada di negeri jalur ini. Ada banyak obyek wisata di Kuansing selain pacu jalur. Seperti air terjun ada 32 tempat. Salahsatunya adalah Air Terjun Guruh Gemurai, Desa Adat Koto REDAKTUR: AFIAT ANANDA
Sentajo, Silat Pangean dan obyek wisata lainnya. “Pacu diharap jadi lokomotif bagi wisata lain. Itu yang kita harapkan,” kata Wabup Halim pada acara pembukaan Festival Pacu Jalur Tradisional di lapangan Limuno Telukkuantan, baru-baru ini. Pacu jalur, lanjut Halim, setiap tahun dilaksanakan di Tepian
Narosa Telukkuantan. Lokasinya berada di tengah ibukota Kuansing. Oleh sebab itu, Wabup berharap ada perhatian pemerintah pusat terhadap perkembangan arena ini. Terlebih lagi, kawasan ini tengah dirancang menjadi water front city. “Untuk itu, kami berharap bantuan Pemprov Riau dan pusat agar
dapat membangun lokasi bertaraf internasional,” usul Wabup Halim melanjutkan. Pacu jalur, katanya, untuk mempererat persatuan dan kesatuan di masyarakat. Karena itu, pacu ini diharap menjadi ajang pemersatu untuk mempererat silaturrahmi. “Dengan pacu jalur, kita kembangkan wisata lain,” katanya.(adv)
tribun dipungut biaya Rp50 ribu per orang. Atau ini diambil alih oleh Pemda sehingga bisa ditetapkan tarif yang sesuai dengan kemampuan masyakrakat,” keluh Jefri Antoni. Selain tingginya biaya tribun, Jefri juga menyesalkan melonjaknya biaya parkir di sepanjang Tepian Narosa. Parkir roda dua yang biasanya Rp1.000 saat pacu jalur mencapai Rp10 ribu. Sedangkan untuk kendaraan roda empat mencapai Rp40 ribu. Kepala Dinas Perhubungan Kuansing, Asmari SSos membenarkan adanya peningkatan tarif tribun dan parkir selama pacu jalur. Pihaknya terus melakukan imbauan kepada pengelola parkir dan pengusaha tribun. “Kita selalu mengimbau kepada pengelola parkir untuk mengikuti aturan yang sudah kita pajang,’’ harapnya. (yas)
Ada Penambahan Hadiah Peringkat Sepuluh Besar JIKA dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya, hadiah pacu jalur di Tepian Narosa tahun 2019 jauh lebih besar. Pasalnya, tahun ini, Menteri Pariwisata Republik Indonesia menggenapkan hadiah juara 1 menjadi Rp100 juta. Usai bantuan dari menteri, beberapa hari yang lalu juga ditambah oleh Gubernur Riau H Syamsuar sebanyak Rp100 juta. Hal itu dibenarkan Wakil Bupati Kuansing H Halim saat dikonfirmasi Riau Pos, Ahad (25/8) di tribun dewan hakim. Menurut Halim, setelah Menteri Pariwisata RI menggenapkan hadiah menjadi Rp100 juta, Gubernur Riau kembali memberikan
bantuan untuk hadiah pacu jalur. “Iya. Hadiah juara 1 yang dari awal berjumlah Rp100 juta. Namun setelah pak gubernur menambah uang hadiah sebanyak Rp100 juta, maka hadiah juara 1 nantinya berjumlah Rp110 juta. Artinya, setiap jalur peringkat 1 hingga peringkat 10 mendapatkan tambahan sebesar Rp10 juta,” ujar Halim. Usai acara pacu jalur, wabup mengucapkan terimakasih kepada seluruh masyarakat Kuansing yang mensukseskan pacu jalur 2019. “Kalau ada gesekan sedikit, itu biasa. Anak pacu sama-sama capek. Tapi kan tidak ada bentrok yang mengakibatkan terganggunya acara,” kata Halim.(adv) TATA LETAK: FEBRI JAMIL
PRO-ROKAN HILIR Riau Pos
NEGERI SERIBU KUBAH
l SENIN, 26 AGUSTUS 2019 l HALAMAN 14 l ADVERTORIAL PEMKAB ROKAN HILIR
Hendaknya Bijak Gunakan Medsos
HUMAS PEMKAB ROHIL FOR RIAU POS
PENYAMBUTAN TAMU: Bupati Rohil H Suyatno AMp menyaksikan prosesi penyambutan tamu secara adat Melayu di depan Gedung Daerah Datuk Batu Hampar, beberapa waktu lalu.
BUPATI Rokan Hilir (Rohil) H Suyatno AMp menegaskan perlunya semua pihak untuk mewaspadai potensi terjadinya hal yang timbul karena persoalan yang berbau sara termasuk dalam pengunaan media sosial (medsos). Menurutnya pengunaan meds os harus bijak untuk mencegah terjadinya permasalahan. Hal itu diungkapkan bupati menyusul adanya postingan seorang pemuda yang berbau Sara di medsos, menyikapi hal itu pemda telah
melakukan pertemuan di Bagansiapiapi baru-baru ini. “Hendaknya bijak dalam mengunakan medsos karena dampaknya luar biasa bahkan tidak hanya di tingkat lokal bahkan bisa berdampak sampai diketahui secara nasional karena medsos itu bisa diakses oleh semua orang dari berbagai tempat,” kata H Suyatno. Pertemuan yang digelar katanya sebagai bentuk langkah dini mengantisipasi terjadinya hal yang tak diinginkan tersebut.
Bilamana ada informasi di lapangan katanya yang berpotensi tak baik maka sebaiknya cepat ditanggulangi Bupati menerangkan tanggungjawab untuk terhadap permasalahan itu terletak di pundak setiap warga negara dan terutama orang tua agar dapat memberikan nasehat kepada anak-anaknya agar berhati-hati menyatakan sesuatu tanpa disaring terlebih dahulu apalagi jika disampaikan melalui medsos. (adv)
Tiga Kapolsek Dilaksanakan Sertijab SERAHKAN PIALA: Sekdakab Rohil Drs H Surya Arfan MSi menyerahkan piala dan penghargaan kepada pemenang lomba sepeda Piala Bupati 2019, kemarin.
HUMAS PEMKAB ROHIL FOR RIAU POS
UJUNG TANJUNG (RP) Polres Rokan Hilir (Rohil) melaksanakan serah terima jabatan tiga perwira di jajaran Polres Rohil, Sabtu (24/8) kemarin. Tiga perwira merupakan Kapolsek di tiga kecamatan yakni Kapolsek Bangko Pusako AKP Evi Hermanto SH bergeser menduduki jabatan sebagai Kapolsek Sinaboi menggantikan AKP Ruslan SH , Sedangkan AKP Ruslan menduduki jabatan baru menjadi Kasubag Yantor Yanma Polda Riau. Selain itu Kapolsek Bangko Pusako akan dijabat Iptu Kornel Sirait SH yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolsek Tanah Putih Tanjung Melawan, sedangkan Kapolsek Tanah Putih Putih Tanjung Melawan akan dijabat oleh Iptu A Bakar yang sebelumnya menjabat sebagai Kanit 4 SatPJR Ditlantas Polda Riau. Kapolres Rohil AKBP Sigit Adiwuryanto SiK SH menyebutkan mutasi itu
Pasar Sentra Produk Perlu Dibangun HUMAS POLRES FOR RIAU POS
SERTIJAB: Kapolres Rohil AKBP Sigit Adiwuryanto SIK memasangkan tanda pangkat pada Kapolsek yang dilaksanakan sertijab di Mapolres Rohil di Ujung Tanjung, Tanah Putih, kemarin.
berdasarkan Surat Keputusan Kapolda Riau nomor.KEP/ 506/VIII/2019/ tgl 16 Agustus 2019. Dalam amanatnya kapolres mengatakan, mutasi dalam tubuh polri adalah salah satu untuk penyegaran dan menciptakan suasana yang baru bagi pejabat
yang bersangkutan. “Kepada para Kapolsek yang melaksanakan mutasi hari ini, saya ucapkan selamat dan sukses bertugas ditempat yang baru. Semoga dalam menjalankan tugas bisa menjadi polisi yang promoter,” katanya. (fad)
MENGEMBANGKAN potensi ekonomi lokal, Pemerintah Daerah (Pemda) Rokan Hilir (Rohil) akan membangun pasar tematik terutama untuk produk perkebunan dan perikanan yang banyak di tekuni oleh masyarakat. Hal itu dikatakan Kepala Dinas Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Dinkop UKM) Rohil H Wazirwan MSi, Ahad (25/8) kemarin. “Akan diupayakan untuk pembangunan pasar tematik, kami ingin ada untuk pengembangan, memasarkan produk masyarakat yang diunggulkan seperti kerang dan keladi ungu,” kata Wazirwan.
Keberadaan dua jenis produksi daerah Rohil ini menurutnya telah berhasil menjangkau pasar lokal, nasional bahkan internasional karena ada yang dijual ke negara tetangga seperti Malaysia. Walaupun sekarang, terangnya masih belum diimpelementasikan namun telah disampaikan kepada bupati dan mendukung keberadaan pasar tersebut. Ditargetkan dapat mulai dibangun pada tahun 2020. Nantinya jika telah dibangun terang Wazirwan maka pasar akan menjadi sentra untuk mengumpulkan produksi kerang maupun keladi ungu yang ada.(adv)
PRO-INDRAGIRI HILIR BUMI SRI GEMILANG
l ADVERTORIAL PEMKAB INDRAGIRI HILIR
TPS Pedagang Masih di Sekitar Lokasi Kebakaran MESKI belum pasti, namun untuk Tempat Penampungan Sementara (TPS) bagi pedagang pasar Jalan Yos Sudarso Tembilahan, direncanakan masih disekitar lokasi kebakaran. “Kita berharap para pedagang dapat bersabar sambil menunggu hasil penyelidikan dari tim forensik,” ungkap Bupati Indragiri Hilir (Inhil) HM Wardan, saat meninjau lokasi kebakaran, akhir pekan kemarin. Untuk relokasi atau TPS di lokasi sekitar kebakaran, tentu memang menjadi harapan para pedagang. Disamping itu pemerintah juga tengah berupaya mencari tempat yang lebih representatif bagi pembangunan pasar yang diperkirakan memerlukan dana sekitar Rp5 miliar. “Semua tidak ada yang menginginkan musibah ini terjadi. Mudah-mudahan kita semua diberikan ketabahan, sambil menunggu semua tahapan berjalan,” harap Bupati. Kendati pemerintah tengah berupaya mencarikan solusi dari semua tersebut, para pedagang diharapkan agar untuk sementara ini tidak menggunakan lokasi tersebut terlebih dahulu sampai hasil pemeriksaan dari pihak kepolisian selesai. “Kita berharap saudara-saudara kita yakni para pedagang dapat bersabar. Yakinlah ini akan ada solusinya,” tegas bupati. Saat itu Gubernur Riau (Gubri) H Syamsuar, yang juga datang ke lokasi mengatakan hal yang sama. Dia berharap masyarakat terutamanya para pedagang diharapkan dapat
Tim Labfor Periksa Lokasi Kebakaran
INDRA EFFENDI/RIAU POS
DAMPINGI GUBRI: Bupati HM Wardan, Wabup H Syamsuddin Uti dan Sekda Inhil H Said Syarifuddin, mendampingi Gubri H Syamsuar, meninjau lokasi kebakaran Pasar Terapung Jalan Yos Sudarso Tembilahan, Sabtu (24/8/2019).
lebih sabar dan tabah dalam menghadapi cobaan tersebut. “Kami dari Pemerintahan Provinsi (Pemprov) Riau bersama-sama
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Inhil akan segera mencari solusi, agar terbangun TPS disini,” katanya. (adv)
Wabup Ikut Padamkan Api di Pemukiman Warga
HUMAS PEMKAB INHIL FOR RIAU POS
PADAMKAN API: Wabup Inhil H Syam suddin Uti, didampingi Kalaksa BPBD H Yuspik, ikut membantu upaya me madamkan api yang membakar rumah warga di Kampung Baru, Seberang Tembilahan, Ahad (25/8/2019). REDAKTUR: AFIAT ANANDA
WAKILBUPATI (Wabup) Indragiri Hilir (Inhil) H Syamsuddin Uti, ikut membantu memadamkan api yang membakar sejumlah rumah warga di Kampung Baru, Seberang Tembilahan, Ahad (25/8) sekitar pukul 15.30 WIB. Beruntung musibah tersebut tidak menimbulkan korban jiwa. Demikian pula penyebab kebakaran dan jumlah kerugian yang belum bisa ditaksir, karena masih dalam tahap penyelidikan oleh pihak kepolisian. “Benar terjadi kebakaran. Kasus ini masih dalam penyelidikan,”ungkap Kapolres Inhil AKBP Christian Rony Putra melalui Kasat Reskrim AKP Indra
Lamhot Sihombing. Sedangkan Wabup Inhil H Syamsuddin Uti, yang mengetahui peristiwa tersebut langsung datang ke lokasi dan ikut membantu melakukan pemadaman api bersama pihak-pihak terkait. “Hari ini saudara-saudara kita kembali mengalami musibah. Atas nama pribadi dan pemerintah, saya ikut berduka cita yang sedalamdalamnya,”kata Wabup. Meski demikian, Wabup bersyukur api dapat dijinakan oleh tim pemadam kebakaran Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Inhil, baik dari Damkar, BPBD, TNI, Polri dan pemadam kebakaran Padupai serta PSMTI.(adv)
GUNA mengetahui peristiwa kebakaran, Tim Laboratorium Forensik (Labfor) Mabes Polri Cabang Medan melaksanakan pemeriksaan lokasi kebakaran Pasar Terapung Jalan Yos Sudarso Tembilahan, Sabtu (24/8). “Tim Labfor, didampingi Kapolres Inhil AKBP Christian Rony Putra, kata Paur Humas AIPTU Giri Wahyudi, Ahad (24/8). Tim Labfor berdiri dari beberapa orang. Di antaranya, Pemeriksa Analis Kebakaran Labfor Medan Kompol Suprendi Hasugian dan Pamin Unit Fisika Kebakaran Labfor Penata Tingkat I Labfor Medan Paymin. Na n t i n y a t i m a k a n membawa beberapa bekas di lokasi kebakaran, terutama di lokasi titik api. Di tempat titik awal ter-
INDRA EFFENDI/RIAU POS
LAKUKAN IDENTIFIKASI: Tim Labfor Mabes Polri Cabang Medan melakukan identifikasi lokasi kebakaran Pasar Terapung Jalan Yos Sudarso Tembilahan, Sabtu (24/8/2019).
jadinya kebakaran itulah tim Labfor melakukan identifikasi dengan mengais-ngais sisa abu yang ada di lokasi itu. Hasil identifikasi, tim mengambil sampel abu
bekas kebakaran. Kedua sampel itu dimasukkan ke dalam tempat khusus dan diamankan. Selanjutnya tim juga melakukan pemeriksaan ke bagian bangunan yang terbakar.(ind)
Bupati Masuk dalam Pengurusan PeRSADA.ID TEMBILAHAN (RP) - Hal yang patut dibanggakan, pasalnya Bupati Indragiri Hilir (Inhil) HM Wardan, masuk dalam kepengurusan Persatuan Radio TV Publik Daerah Seluruh Indonesia (PeERSADA.ID). Selain Bupati Inhil terdapat juga terdapat beberapa kepala daerah yang masuk dalam struktur organisasi tersebut. Seperti Gubernur Bangka Belitung (Babel) Erzaldi Rosman Djohan dan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo. Baru kemudian, Bupati Magetan, Provinsi Jawa Timur (Jatim) Suprawoto, Bupati Indragiri Hilir, Provinsi Riau HM Wardan, Bupati Wonosobo Eko Purnomo dan Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo. “Termasuk beberapa wali kota, seperti Wali Kota Magelang Jawa Tengah, Sigit Widyonindito dan Wakil Wali Kota Sawahlunto Sumatera Barat (Sumbar) Zohirin
Sayuti,”ungkap Ketua Harian PeRSADA. ID Syaifudin Ahmad, yang dikutip Kabid Kerja Sama Media, Diskominfops Inhil, Trio Beni, kemarin. Kepengurusan ini akan melaksanakan Munas yang disejalankan dengan pengukuhan priode 2019-2023 oleh Menteri Kominfo RI, Rudiantara di Tanggerang Banten, 28 Agustus 2019 mendatang. Sebelum pengukuhan, acara juga diisi sejumlah agenda bernas yang bermanfaat optimal bagi peserta. Di antaranya, meliputi kunjungan inspiratif ke kanal KPK Radio/TV dan RRI, Sosialisasi Perizinan Online (OSS), diskusi panel dan Mukernas. Sedangkan diskusi Panel menghadirkan narasumber Ketua Dewan Pers Prof M Nuh, Sekjen Dewan Ketahanan Nasional Laksdya TNI Achmad Jamaludin, dan Ketua Dewan Pengawas RRI Mistam Abuzzama.(adv) TATA LETAK: ELWE
PRO-ROKAN HULU Riau Pos
NEGERI SERIBU SULUK
l SENIN, 26 AGUSTUS 2019 l HALAMAN 15 l ADVERTORIAL PEMKAB ROKAN HULU
RAPBD Perubahan Disetujui Rp1,877 Triliun DPRD Kabupaten Rokan Hulu (Rohul), Jumat (23/8) malam, akhirnya menerima dan menyetujui Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) tentang Rancangan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (RAPBD) Perubahan Rohul tahun anggaran 2019 dengan total sekitar Rp1,877.114.745.468 untuk ditetapkan menjadi Peraturan Daerah (Perda) APBD Perubahan tahun anggaran 2019. Pengesahan RAPBD Perubahan itu dilaksanakan dalam rapat paripurna DPRD tentang penyampaian pendapat akhir fraksi terhadap hasil pembahasan sekaligus pengambilan keputusan RAPBD Perubahan 2019 itu, dipimpin Ketua DPRD Rohul Kelmi Amri SH didampingi Bupati Rohul H Sukiman, Wakil Ketua DPRD Rohul H Zulkarnain SSos, Hardi Chandra dan H Abdul Muas. Terlihat hadir per wakilan forkopimda Rohul, Sekda Rohul H Abdul Haris SSos MSi, staf ahli bupati, para asisten, kepala dinas, badan di lingkungan Pemkab Rohul dan anggota DPRD Rohul. Sebelum disahkan oleh DPRD, Ranperda RAPBD Perubahan Rohul 2019 telah melalui tahapan
sesuai dengan aturan perundang-undangan yang berlaku, dimulai dari pembahasan KUA dan PPAS Perubahan 2019 tingkat Komisi dilanjutkan pembahasan Badan Anggaran (Banggar) DPRD bersama Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Rohul Terhadap pembahasan tersebut didapat kesepakatan yang dituangkan dalam dalam nota kesepakatan KUA dan PPAS Perubahan yang telah disepakati dan ditandatangani bersama antara kepala daerah dengan pimpinan DPRD, sebagai dasar dalam penyusunan RAPBD Perubahan 2019. Selanjutnya RAPBD Perubahan 2019 dilakukan pembahasan bersama antara Banggar DPRD bersama TAPD Rohul secara meraton baik siang dan malam, tanpa mengenal lelah hingga disetujuinya Ranperda RAPBD Perubahan tersebut. Disahkannya Ranperda RAPBD Perubahan 2019 itu menjadi Perda APBD Perubahan, atas komitmen bersama anatar Pemkab Rohul dengan pimpinan dan anggota DPRD Rohul. Pengesahan RAPBD Perubahan itu, setelah sebelumnya, juru
bicara Banggar DPRD membacakan laporan hasil finalisasi pembahasan RAPBD Perubahan tahun 2019 antara Banggar DPRD dengan TAPD di dalam rapat paripurna. Struktur RAPBD Perubahan 2019 yang disetujui DPRD totalnya sekitar Rp1,877 triliun. Pendapatan daerah itu terdiri kelompok Penerimaan Asli Daerah (PAD) Rp194.093.210.729. Kemudian Dana Perimbangan Rp1,399 triliun dan Lain lain pendapatan daerah yang sah Rp343.812.992. Belanja Daerah pada RAPBD Perubahan Rp1.881.082.714.992, terdiri belanja tidak Langsung Rp894.949.239.738 dan belanja langsung Rp986.133.475.253 Pembiayaan daerah terdiri penerimaan pembiayaan yang telah diaudit BPK RI terhadap sisa lebih perhitungan anggaran tahun lalu sekitar Rp3.967.969.523 Bupati Rohul H Sukiman menyampaikan ucapan terimakasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada pimpinan dan anggota DPRD Rohul yang telah melakukan pembahasan alot, dengan tidak mengenal lelah siang dan malam.(adv)
HUMAS PEMKAB ROHUL FOR RIAU POS
SALAM KOMANDO: Bupati Rohul H Sukiman melaksanakan salam komando dengan pimpinan DPRD, usai pengesahan Ranperda RAPBD Perubahan tahun 2019 dalam rapat paripurna yang digelar di Gedung DPRD Rohul, Jumat (23/8/2019) malam.
RSLL Diskominfo Gelar Lomba Karaoke dan Video Cover Lagu Nasional
HUMAS PEMKAB ROHUL FOR RIAU POS
BERSAMA PEMENANG: Kepala Dinas Kominfo Rohul Gorneng SSos MSi diwakili Kabid Pengelolaan Informasi Komunikasi Publik (PIKP) M Yudi Arfian SP MSi (6 dari kiri) foto bersama dengan pemenang lomba karaoke lagu dangdut/Melayu dan video cover lagu nasional di halaman Kantor Dinas Kominfo Rohul, Sabtu (24/8/2019).
LEMBAGA Penyiaran Publik Lokal (LPPL) Radio Swara Lima Luhak (RSLL) Dinas Komonikasi dan Informasi (Kominfo) Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) menggelar lomba karaoke lagu dangdut/ Melayu dan video cover lagu nasional, Sabtu (24/08). Kegiatan sehari itu, masih dalam rangka memeriahkan dan menyemarakkan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) ke 74. Tampak hadir Sekretaris Diskominfo Rohul Zulfikri SSos MSi mewakili Kepala Dinas Kominfo Gorneng SSos MSi, Kabid Pengelolaan Informasi Komunikasi Publik
uji MB. Jadi kita tunggu saja,” ungkap Kadis Perhubungan Kabupaten Kepulauan Meranti, dr Areadi kepada Riau Pos, Ahad (25/8/19). Areadi menjelaskan, saat ini pihak pengelola Roro sudah berkoordinasi kepada pihaknya dalam menyambut agenda uji coba ulang tersebut, termasuk dalam mencari kendaraan dan muatan uji coba. “Karena sebelumnya mereka sulit mencari kendaraan bermuatan minimal 20 ton dalam masa uji coba yang lalu,” ungkapnya. Informasi tersebut tidak disangkal oleh Kasi Trasnportasi SDP Komersial dan Perintis BPTD Wilayah IV Riau dan Kepri, Riskan SE. Menurutnya, saat uji coba itu
berlangsung, pihak pengelola kesulitan mencari kendaraan yang memiliki mutan minimal 40 sampai 60 ton. “Beberapa syarat yang tidak terpenuhi. Satu di antaranya, ketika melakukan uji coba pihak kontraktor kesulitan menemukan kendaraan yang memiliki muatan 20 sampai 30 ton. Minimal dua kendaraan. Jadi kalau dua bisa mencapai 40 sampai 60 ton. Makanya direktorat terkait meminta kontraktor harus melakukan uji coba ulang,” ujarnya. Diungkapkannya dari hasil kesepakatan, pihak kontraktor siap memenuhi uji coba ulang yang rencananya akan dilaksanakan akhir Agustus 2019 ini. “Mudah-mudahan akhir Agustus ini bisa dilaksanakan tanpa kendala agar,” ujarnya.(*4)
Pesta Durian Kampar Riau Pos Disambut Antusias sambungan dari hal 16 kampung ditarif Rp 50.000 per orang dan durian montong ditarif Rp100.000 per orang. Pembayaran juga dilakukan dengan transfer rekening, namun ada yang tunai datang ke gedung Riau Pos lantai 3. Dalam pada itu, Manager EO H Fithriady Syam menyebutkan konsep acara Pesta Durian Kampar ini bukan kompetisi makan durian, melainkan digagas untuk menikmati dan santap durian. ‘’Jadi bukan adu cepat dan paling banyak makan durian, namun menikmati rasa dan kelezatan durian Kampar. Begitu pula dengan cara memperoleh durian di lokasi acara, jika sudah melakukan pendaftaran dan membeli voucer, maka dipastikan mendapatkan buah durian,’’ ungkapnya. Untuk ketertiban dan keteraturan saat acara berlangsung, panitia tidak menerima order dan pembelian voucer pada hari pelaksanaan. ‘’Kami tidak ingin, ada yang kecewa, karena berebut mendapatkan durian. Jadi jika kuota sudah terpenuhi, kami langsung tutup,’’ lanjutnya lagi. Ali Sentosa SH, salah seorang peserta yang mendaftar ke Riau Pos menyampaikan rasa gembiranya terhadap iven yang dise REDAKTUR: GEMA SETARA
lenggarakan Riau Pos ini. ‘’Kami yakin dengan konsep yang dibuat Riau Pos, pelaksanaan kali ini berbeda dengan acara serupa yang pernah kami ikuti. Rencana lokasi acara untuk pelaksanaan juga sangat baik dan refresentatif. Saya dan temanteman ikut paket makan Durian Kampung asal Kampar. Menurut info yang kita dapat, Durian Kampar memiliki rasa dan aroma yang khas,’’ jelasnya. Sekaligus menurutnya iven ini, bisa dijadikan agenda untuk berakhir pekan di Taman Madah Peodjangga Graha Pena Riau Pos. Dalam rancangannya, peserta dibatasi hingga 400 tempat duduk.(*1)
sambungan dari hal 16 sidang terhadap terdakwa mantan Sekdes Gunung Sari. “Berkasnya sudah kita terima, jadwal sidangnya telah ditetapkan,” katanya, Ahad (25/8). Ditambahkan Rosdiana, jadwal
sidang perdana direncanakan digelar pada Selasa (27/8) mendatang. Adapun agenda persidangan adalah pembacaan surat dakwaan oleh JPU. Penanganan perkara tersebut dilakukan Kejari Kampar. Kasus yang menyeret Nurul Hidayah itu terjadi pada tahun 2016 lalu. Saat
Warga Pulau Muda Kesulitan Air Bersih sambungan dari hal 16 Kecamatan Kuala Kampar Anasruddin kepada Riau Pos, Ahad (25/8) kemarin via selulernya. Diungkapkan mantan Kepala Desa Pulau Muda ini, untuk mendapatkan air bersih, maka setiap harinya warga terpaksa harus membeli air galon. Tentunya kondisi ini menambah biaya pengeluaran bagi warga. “Jadi, setiap harinya ada sebanyak 144 kepala keluarga di Desa Pulau Muda ini harus membeli air galon minimal 3 galon untuk
mendapatkan air bersih. Air galon harganya Rp6 ribu. Tentunya kondisi ini menambah beban pengeluaran bagi warga desa yang mayoritas berprofesi sebagai petani padi dan nelayan,” ujarnya. Ditambahkannya, warga Desa Pulau Muda tidak memungkiri ada program pembangunan air bersih, hanya saja, program tersebut tidak berjalan dengan maksimal. “2013 lalu, Pemkab membangun PDAM. Hanya saja setelah dibangun, sampai saat ini bangunan tersebut tidak difungsikan,’’ ujarnya.(amn)
Seleksi Sekda Tunggu Konfirmasi KASN sambungan dari hal 16 baru proses seleksi tersebut bisa dimulai. “Kalau KASN sudah memberikan jawaban, baru seleksinya dimulai,” ujarnya. Saat ditanyakan terkait siapa saja keanggotaan tim pansel asessment Sekda tersebut, termasuk yang ditunjuk menjadi ketua. Syamsuar masih enggan menjawabnya, namun ia memberi gambaran tim pansel tersebut terdiri dari perwakilan pemerintah pusat, pemerintah daerah dan juga akademisi.
“Ketuanya, nanti lah dulu ya, kalau dah ada jawaban dari KASN nanti langsung diumumkan,” sebut Syamsuar. Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Riau Ikhwan Ridwan mengatakan, ada beberapa persyaratan yang harus dipenuhi oleh para pelamar calon Sekda Riau. Di antara persyaratan tersebut pelamar calon Sekdap harus mendapat izin dari Pejabat Pembina Kepegawaian (PPK) dalam hal ini bupati dan wali kota atau pun dari gubernur jika nantinya ada calon yang berasal dari tingkat provinsi dan sebaginya.(sol)
Warga Inhu Kritis Diterkam Buaya sambungan dari hal 16 Bahkan korban sempat meronta dan melonjak ke permukaan air. Ketika itu pula korban berteriak minta tolong. Bahkan rekan korban, langsung memberikan pertolongan. “Korban mengalami luka gigitan buaya pada tangan, perut dan dada,” sebut camat. Enah bagaimana caranya, buaya melepaskan gigitannya setelah beberapa orang rekan korban menolong. Bahkan buaya tersebut menghindar dan lari. Sedangkan
fo Rohul. Selain menyalurkan bakat suara dan kreativitas peserta dalam kompetisi yang digelar oleh RSLL. Yudi mengatakan, peserta yang mendaftar untuk lomba cukup banyak, tapi karena waktu jumlah peserta dibatasi. ‘’Yang menjadi penilaian dalam lomba ini, peserta memiliki performance dan kemampuan serta olah vocal dan improvisasi. Sedangkan lomba video cover lagu nasional, penilaiannya video yang dishare ke Medsos dengan viewers, like dan share terbanyak akan menjadi salah satu poin penilaian,’’ jelasnya.
Suksesnya acara ini diakui Yudi, tidak terlepas dukungan dari mitra kerja RSLL dan sponsor pihak ketiga yang sifatnya tidak mengikat serta panitia pelaksana yang telah bekerja keras dalam mensukseskan lomba ini. Untuk pemenang karaoke juara I Putri Afifa, juara II Riska Mufida dan juara III Zahda Afitza Zahwa. S e da ngka n ha rapa n I diraih Kurnia Sadyanti, harapan II Julpendri dan harapan III Agung Wahyudi. Untuk lomba video cover lagu nasional, jura I Aminuddin Harahap, juara II Auliya Safitri dan juara III Nesha. (adv)
Mantan Sekdes Gunung Sari Segera Disidangkan
Uji Beban Muatan Roro Tidak Penuhi Syarat sambungan dari hal 16
(PIKP) M Yudhi Arfian SP MSi, Kasi Pengelolaan Informasi Umum Yeni Pasbio SPi crew RSLL, para pegawai dan honorer di lingkungan Diskominfo Rohul serta 30 peserta lomba yang mendaftar. Kepala Dinas Kominfo Rohul Gorneng SSos MSi melalui Kabid PIKP M Yudi Arfian SP MSi kepada wartawan, Sabtu (24/8/2019) menyebutkan, lomba karaoke lagu dangdut/Melayu dan video cover lagu nasional ini tidak terlepas usulan dari pendengar setia RSLL. D engan tujuan untuk mempererat tali silaturahmi antar peserta dan Diskomin-
warga lainnya, berupaya membantu dan melarikan korban ke Puskesmas daerah itu. “Puskesmas merujuk korban ke RSUD Indrasari Rengat, bahkan RSUD Indrasari Rengat juga merujuk korban ke RS di Pekanbaru,” terangnya. Ditempat terpisah, Kapolres Inhu AKBP Dasmin Ginting Sik melalui Paur Humas Polres Inhu Aipda Misran membenarkan atas kejadian itu. “Benar, ada warga Desa Talang Suka Maju diterkam
buaya saat mencari ikan dan saat ini korban atas nama Kadus masih kritis,” ucapnya. Sebelum mencari ikan, orangtua korban sempat mengingatkan dan dilarang mencari ikan dengan menyelam karena di lokasi itu ada buaya. Ketika turun korban kembali dingatkan rekannya tetapi tetap menyelam.”Belum lagi lama korban menyelam, rekan-rekannya melihat korban sudah digigt buaya,” terangnya.(gem)
itu dia menjabat selaku Sekdes sekaligus Pejabat Sementara (Pjs) Kepala Desa (Kades) Gunung Sari. Dia diduga telah memungut uang kepada pemohon surat tanah dalam Program Nasional Agraria (Prona) tahun 2016 silam. Ada 348 pemohon yang dipungut uang pada program tersebut. Perorang dari pemohon tersebut dipungut antara Rp1 juta hingga Rp1,5 juta.
Berdasarkan perhitungan yang dilakukan Inspektorat Kampar diduga uang pungli yang dinikmati sendiri oleh wanita berusia 52 tahun itu sebesar Rp295 juta. Dia dijerat Pasal 12 Jo Pasal 11 UU Nomor 31 tahun 1999 sebagaimana diubah dan ditambah dengan UU Nomor 20 tahun 2001 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi. (rir)
Aksi Teatrikal Mahasiwa Unri ”Riau Dibakar Bukan Terbakar” sambungan dari hal 16 bersama-sama. “Karhutla ini bukan satu atau dua tahun terjadi. Tapi sudah 22 tahun. Kami ingin masyarakat tahu pemerintah selama ini diam, mereka menutup mata dan telinga. Karhutla ini tidak hanya tugas segelintir orang saja, melainkan semua pihak,” ungkap Mentri Hukum dan Advokasi BEM Unri, Ramadan Arif kepada Riau Pos. Dalam aksi theatrikal itu, mahasiswa menampilkan bagaimana kondisi alam Riau sebelum dan sesudah tahun 1997 dihadapan masyarakat di Jalan HR Soebrantas, Panam, melalui foto. Tak hanya itu, mahasiswa juga membacakan puisi keresahan mereka. Serta, tampak seorang mahasiswa menggendong anak kecil yang terbungkus kain kafan. Sebagai
bentuk protes dampak bahaya Karhutla bagi kesehatan masyarakat. “Selama ini, hutan dibakar korporasi dengan cara paling mudah dan biaya murah, yakni dengan di bakar. Tetapi, pemerintah dan aparat hukum tidak serius menanggapi masalah Karhutla di Riau ini,” keluhnya. Pada 2015 lalu, kondisi kabut asap Karhutla Riau masuk kategori paling parah dibandingkan sebelumnya. Bahkan kejadian ini menjadi headline media-media luar negeri, seperti Singapura dan Malaysia yang turut merasakan imbas pembakaran lahan dan hutan. “Ini pesan kami kepada masyarakat seluruhnya, agar mereka juga resah, gelisah, karena ini masalah bersama. Dampak dari ini dirasakan bersama juga,” tutupnya.(*1)
130-an Paket Kegiatan Belum Dilelang sambungan dari hal 16 “Sudah ada tambah 20-an paket kegiatan yang masuk lelang, jadi yang belum dilelang hingga saat ini ada sekitar 130-an paket lelang. Kami juga sudah menyampaikan kepada para kepala OPD untuk mempercepat prosesnya,” katanya. Terkait paket kegiatan yang belum dilelang tersebut, Indra menyebut dari ratusan paket kegiatan yang belum di lelang tersebut, yang terbanyak ada di Dinas Pendidikan dan Dinas Kesehatan. Namun untuk berapa jumlah paket kegiatan yang belum dilelang di dua dinas itu, ia mengaku akan melihat datanya terlebih dahulu. “Dinas pendidikan masih sedikit, kalau untuk berapa jumlahnya saya harus lihat data dulu. Karena harus kami sandingkan dulu ren-
cana umum pengadaannya yang diinput, sudah berapa yang terealisasi dintender kita. Jadi harus disandingkan dulu, baru tahu data pastinya,” sebutnya. Terkait hal tersebut, Gubernur Riau Syamsuar juga telah mengingatkan seluruh OPD terkait untuk segera menggesa proses lelang kegiatan itu. Menurutnya, proses lelang tersebut harus segera diselesaikan, karena dalam proses lelang bisa terjadi pengulangan tender. Sehingga waktu yang tersedia harus dimaksimalkan agar kegiatan bisa dilaksanakan tepat waktu. “Potensi adanya lelang ulang juga harus kita perhatikan, jadi memang harus dilakukan secepatnya. Kalau masih terlambat juga, nanti hasilnya tidak sesuai yang kita harapkan semua,” sebutnya. (sol) TATA LETAK: FEBRI JAMIL
Riau Pos
l SENIN, 26 AGUSTUS 2019 l HALAMAN 16
Pesta Durian Kampar Riau Pos Disambut Antusias
*1/MIRSHAL/RIAU POS
CEK DURIAN: Manager EO Riau Pos H Fithriady Syam beserta tim mengecek pasokan durian ke kebun petani, Kampar, Ahad (25/8/2019).Â
Seleksi Sekda Tunggu Konfirmasi KASN PEKANBARU (RP)- Gubernur Riau Syamsuar mengaku telah membentuk tim panitia seleksi (pansel) asessment calon Sekretaris daerah (Sekda) Provinsi Riau. Namun untuk mengumumkan pembukaan calon Sekda tersebut, pihaknya masih menunggu konfirmasi dari Komite Aparatur Sipil Negara (KASN). “Tim pansel assesment Sekda sudah ada, kami saat ini kami menunggu konfirmasi dari KASN saja. Suratnya sudah kami kirimkan, namun KASN belum menjawab surat kami itu,� kata gubernur. Dijelaskan Syamuar, khusus untuk seleksi calon eselon I yakni setingkat Sekda dan eselon II atau setingkat kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), sebelumnya harus terlebih dahulu meminta persetujuan dari KASN. Jika sudah diberikan persetujuan,
PEKANBARU (RP)- Meski masih sepekan lagi iven Pesta Durian Kampar yang akan digelar Sabtu, (31/8) mendatang, di Taman Madah Poedjangga Graha Pena Riau, Jalan HR Soebrantas Pekanbaru. Namun, animo masyarakat yang ingin ikut acara itu terus mengalir, Ahad (25/8). Bahkan, Tim EO Riau Pos yang menjadi penyelenggara setiap hari menerima pendaftaran peserta, baik yang dari di Kota Pekanbaru,
bahkan ada yang berasal dari beberapa kabupaten/kota se-Riau. Direktur Riau Pos Sumedi Susanto mengungkapkan, potensi durian yang besar dimiliki Kabupaten Kampar, menjadi salah satu alasan acara ini disambut antusias oleh masyarakat. ‘’Durian asal Kampar ini memang memiliki kualitas yang istimewa,’’ ujarnya. Untuk itulah Riau Pos coba menampilkan potensi daerah tersebut. Rasa, aroma, dan kele-
zatan Durian Kampar sudah sejak dulu terkenal. ‘’Bahkan di beberapa tempat, durian masih dalam bentuk buah kecil, namun sudah di booking oleh penikmat durian ini. Tidak heran, banyak yang ingin mengikuti acara ini,’’ katanya.  Hinga kini Tim EO Riau Pos masih terus menerima pendaftaran ‘’Pesta Durian Kampar’’ ini, sampai kuota yang ditetapkan terpenuhi. Hal ini dilakukan guna memberikan gambaran terhadap
stok durian yang harus disediakan pada hari pelaksanaan acara. Saat ini, Riau Pos sudah melakukan survey dan mengorder kepada sejumlah petani, untuk bisa mendapatkan buah dalam kualitas baik. Dengan system membeli voucer ini, warga luar daerah bisa mengakses dan bisa ikut bergabung. Di mana, untuk voucer durian ď Ž Baca Pesta Halaman 15
Warga Inhu Kritis Diterkam Buaya Laporan KASMEDI, Rengat WARGA Desa Talang Suka Maju Kecamatan Rakit Kulim Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) Kadus (20) dimangsa buaya saat mencari ikan di Sungai Ekok daerah itu. Korban sempat melawan dan dibantu rekan-rekannya hingga akhirnya dapat selamat dari serangan
buaya tersebut. Namun demikian, korban mengalami luka yang cukup serius terutama dibagian dada dan perut. “Korban diserang ketika mencari ikan dengan cara menyelam menggunakan tombak. Mencari ikan seperti ini sesuai dengan kebiasan warga suku Talang Mamak,� ujar Camat Rakit Kulim Irfangi SS,
Ahad (25/8). Kejadian naas yang dialami korban terjadi pada Sabtu (24/8) sekitar pukul 12.00 WIB. Di mana saat itu, korban bersama beberapa orang rekannya mencari ikan disejumlah tempat yang agak dalam. Karena sejak musim kemarau, Sungai Ekok yang hulunya berada di wilayah Jambi dan muar-
anya ke Sungai Indragiri mengalami pendangkalan. Tanpa rasa was-was, korban menyelam menggunakan tombak untuk menangkap ikan. Namun bukannya ikan yang berhasil ditangkap dengan tombak, tetapi korban digigit buaya ď Ž Baca Warga Halaman 15
ď Ž Baca Seleksi Halaman 15
Uji Beban Muatan Roro Tidak Penuhi Syarat MERANTI(RP)- Hingga saat ini, Roll on Roll off (Roro) Kepulauan Meranti belum beroperasi. Upaya itu dampak dari belum keluarnya izin masa uji beban khusus Mobil Brigade (MB). Padahal 23 Juli 2019 lalu, pihak pengelola Roro telah melaksanakan masa uji beban yang dimaksud. Namun dari informasi yang dihimpun, pemerintah pusat meminta pengelola kembali melakukan uji coba ulang, karena hasil uji MB sebelumnya tidak memenuhi syarat dan ketentuan. “Pemerintah pusat minta pihak pengelola Roro itu untuk melakukan uji coba kembali, karena uji coba yang dilakukan Juli 2019 lalu tidak memenuhi syarat ď Ž Baca Uji Halaman 15
Mantan Sekdes Gunung Sari Segera Disidangkan PEKANBARU (RP) - Kasus dugaan pungutan liar (pungli) Program Nasional Agraria (Prona) di Desa Gunung Sari, Kecamatan Gunung Sahilan, Kampar memasuki babak baru. Tak lama lagi, mantan Sekretaris Desa (Sekdes), Nurul Hidayat bakal dihadapkan ke persidangan untuk mempertanggung jawabkan perbuatannya. Hal ini, seiring Jaksa Penuntut Umum (JPU) dari Kejaksaan Negeri (Kejari) Kampar melimpahkan berkas perkara tersangka ke Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) pada Pengadilan Negeri (PN) Pekanbaru. Panitera Muda (Panmud) Tipikor PN Pekanbaru, Rosdiana Sitorus mengakui, telah menerima berkas perkara dari JPU Korps Adhyaksa Kampar. Saat ini, sambung dia, pihaknya sudah menetapkan jadwal ď Ž Baca Mantan Halaman 15
Aksi Teatrikal Mahasiwa Unri �Riau Dibakar Bukan Terbakar�
PEKANBARU (RP) - Puluhan mahasiswa Universitas Riau (Unri) menggelar aksi theatrikal “Riau Dibakar bukan Terbakarâ€? kepada masyarakat Pekanbaru, Ahad (25/8). Aksi ini sebagai bentuk pencerdasan kepada masyarakat, masalah ini kebakaran harus ď Ž Baca Aksi Halaman 15
Warga Pulau Muda Kesulitan Air Bersih
DEFIZAL / RIAU POS
PAMERAN ALUTSISTA: Pengunjung memenuhi stan-stan pameran alutsista TNI-Polri dan berfoto dengan senjatasenjata yang dipamerkan di Pekanbaru, Sabtu (24/8/2019).
ď Ž REDAKTUR: GEMA SETARA
KUALAKAMPAR (RP) - Berada di penghujung daerah Kabupaten Pelalawan, membuat pembangunan infrastruktur di Kecamatan Kuala Kampar masih dirasakan belum maksimal. Seperti dialami warga Desa Pulau Muda yang sangat kesulitan mendapatkan pasokan air bersih. Lebih dari 30 tahun silam, masyarakat daerah pesisir Pelalawan ini harus meng-
gunakan air kanal berwarna merah untuk keperluan mandi, cuci dan kakus (MCK). Warga pun meminta dan berharap agar Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pelalawan dapat segera mencarikan solusi, sehingga warga tidak kesulitan mendapatkan pasokan air bersih sebagai kebutuhan vital. “Ya, sejak desa kami ini masih di bawah Kabupaten Kampar dan saat ini telah
DEFIZAL / RIAU POS
AKSI TEATRIKAL: Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Riau, melakukan aksi teatrikal terkait kabut asap karena kebakaran hutan dan lahan, di Jalan HR Soebrantas, Ahad (25/8/2019).
130-an Paket Kegiatan Belum Dilelang
masuk Pelalawan, kami terpaksa menggunakan air berwarna merah untuk keperluan MCK karena kesulitan air bersih. Memang sampai saat musim kemarau, sumber air kanal berwarna merah itu tidak mengering. Tapi tentunya airnya tidak layak untuk dikonsumsi,� terang salah seorang tokoh masyarakat Desa Pulau Muda
PEKANBARU (RP)- Biro Pembangunan Sekretariat Daerah Provinsi Riau, terus menggesa para kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) untuk segera mengajukan proses lelang. Pasalnya, saat ini sudah memasuki akhir bulan Agustus. Kepala Biro Pembangunan, Indra SE mengatakan, pada awal Agustus lalu, total ada 156 paket kegiatan yang belum dilelang. Setelah ada instruksi dari Gubernur Riau untuk mengesa prosesnya, jelang akhir Agustus bertambah 20 paket yang sudah masuk lelang.
ď Ž Baca Warga Halaman 15
ď Ž Baca 130-an Halaman 15
ď Ž TATA LETAK: FEBRI JAMIL
DINAMIKA KOTA MASA DEPAN Riau Pos l SENIN, 26 AGUSTUS 2019 l HALAMAN 17
Cekcok Pejabat, Wako Diminta Evaluasi Romi: Tutup Tempat Hiburan Malamnya Laporan AGUSTIAR, Kota CEKCOK antara Agus Pramono sebagai Kepala Badan Satpol PP (Kaban Satpol PP) Pekanbaru dengan Kabid Penindakan BNN Kombes Iwan Eka Putra di tempat hiburan malam Grand Dragon menjadi sorotan wakil rakyat. Wali Kota Pekanbaru diminta untuk bisa melunakkan situasi antara keduaÂnya dan
bersikap tegas terhadap lah itu tempatnya (Dragtempat hiburan malam on KTv, red). Tutup saja yang melanggar peraturjika tempat itu salah,� an daerah. tegas Romi kepada warPeristiwa yang terjadi tawan, kemarin. Jumat (23/8) dini hari itu Ia m e n a m b a h k a n , ikut mendapat perhatian kejadian harus menjaserius dari kalangan wakdi perhatian Wali Kota il rakyat. Apalagi video Pekanbaru Dr Firdaus cekcok keduanya sudah MT. Karena jika tidak, ia tersebar dan menjadi JHON ROMI memperkirakan hubunviral di media sosial. gan baik antara Pemko SINAGA Wakil Ketua DPRD dengan TNI Polri akan Pekanbaru Jhon Romi Sinaga men- menjadi tidak harmonis lagi. “Kami gatakan, persoalan ini bukan ajang sarankan Wako lakukan evaluasi untuk saling menyalahkan antara terhadap Agus Pramono. Ini demi kedua orang tersebut dan instansi. nama Pemko kedepannya,� tutur “Kalau mau lihat salahnya, yang sa- politisi PDI Perjuangan ini.
Dan kepada kedua pejabat yang terlibat percekcokan, Romi sarankan untuk lebih berjiwa kstaria.’’ Kaban Satpol PP dengan Kabid Penindakan BNN Riau harus mengedepankan jiwa ksatria untuk ke depan bisa saling berkoordinasi,’’ katanya. Ditambahkan anggota DPRD Pekanbaru Roni Amriel mengatakan, dirinya yakin kedua instansi itu sedang menjalankan tugasnya masing-masing. Satpol PP dengan tupoksinya, begitu juga BNN pun dengan kewenangannya. “Iya, harusnya ada komunikasi yang baik dan tidak harus bersitegang.
Dipanggil, Pengelola Grand Dragon dan New Paragon Mangkir KOTA (RP) - Penertiban rutin dan razia yang dilakukan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Pekanbaru, Jumat (23/8) dini hari digelar menyasar dua tempat hiburan malam Grand Dragon serta New Paragon Pub and Ktv. Pengelola dua lokasi ini, Jumat pagi mangkir panggilan ď Ž Baca Dipanggil Halaman 23
ď Ž Baca Cekcok Halaman 23
MTC-Riau Pos Fun Walk Meriah dan Bertabur Hadiah
 Â? Â? Â?Â? Â?Â?  Â€‚ƒ
Â? „ Â… Â? „ †€ Â?  Â€‚ƒ   Â? Â? Â? Â? Â?   Â€ Â? € ‚ƒ Â?Â?
 Â€‚ †  Â  „ ‡ ˆ ƒ „ Â… Â? Â? Â?
DEFIZAL / RIAU POS
KOTA (RP) - Ratusan masya rakat ikut meriahkan kegiatan MTC-Riau Pos Fun walk yang berlangsung s ekitar pukul 07.00 WIB, Ahad (25/8). Iven ke r ja s a ma antara Riau Pos dan M e t ro p o l i tan City itu bahkan diisi dengan berbagai macam kegiatan hingga doorprize. Sebelum memulai jalan santai, peserta terlebih dahulu dilepas oleh Head Manager Marketing MTC Zaidir Marza bersama jajaran Direktur Riau Pos Ahmad
PERAIH HADIAH: Direktur Riau Pos Ahmad Dardiri (lima kanan), Head Marketing Metropolitan City (MTC) Panam Zaidir Marza (empat kiri) berfoto bersama peserta MTC-Riau Pos Fun Walk 2019 yang meraih hadiah, Ahad (25/8/2019).
ď Ž Baca MTC-Riau Pos Halaman 23
Jam Tangan Baru DYAH dan Siti mendapat undangan pernikahan dari temannya yang berada di Kabupaten Kampar. Karena tidak mengetahui alamat rumah pengantin itu. Mereka hanya mengandalkan maps dari aplikasi untuk menunjukkan lokasi tempat pesta tersebut. Awalnya mereka memperkirakan akan sampai ď Ž Baca Jam Halaman 23
ď Ž REDAKTUR: YULIANTI SABIKIS
1.000 Ton Sampah untuk Energi Listrik Limbahnya 10 sampai 20 persen bisa pula diolah menjadi bahan bangunan seperti paving block n FIRDAUS | Wali Kota Pekanbaru
KOTA (RP)-Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru menjajaki kemungkinan pengolahan sampah di Kota Pekanbaru menjadi energi listrik. Diproyeksikan, nantinya ada 1.000 ton sampah per hari yang bisa dimanfaatkan. Di Pekanbaru, dari 1.000 ton sampah per hari mampu menghasilkan sekitar 20 megawatt (Mw) listrik. Disamping
itu, sampah juga bisa diolah untuk bahan bangunan seperti paving block setelah diproses. Demikian dikatakan Wali Kota (Wako) Pekanbaru Dr H Firdaus ST MT kepada wartawan akhir pekan lalu. ‘’ ’’Selain mendapatkan energi listrik, limbahnya 10 sampai 20 persen bisa pula diolah menjadi bahan bangunan
seperti paving block dan lainnya. Artinya, tidak ada limbah setelah proses itu,’’ kata Wako. Lebih lanjut dipaparkannya, Pemko Pekanbaru untuk hal ini akan bekerjasama dengan perusahaan asal Jerman PT SDW Energy. Tak hanya itu, teknologi yang dimiliki juga bisa menjadi instalasi ď Ž Baca 1.000 Ton Halaman 23
ď Ž TATA SUNGKOWO LETAK: YAYA ď Ž TATA LETAK: KATON
METROPOLIS Riau Pos
l SENIN, 26 AGUSTUS 2019 l HALAMAN 18
Kesenian Reog Singo Mbalelo Ikut Meriahkan HUT Ke-74 RI
MUSLIM/RIAU POS
KESENIAN REOG: Empat pemuda saat membawakan pertunjukan Reog Singo Mbalelo Pekanbaru di Komplek Bumi Raya Permai, Kelurahan Tuah Karya, Pekanbaru, Ahad (25/8/2019).
KOTA (RP) - Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT)ke-74 Republik Indonesia, warga Kompleks Bumi Raya Permai, Pekanbaru, Ahad (25/8) sore, menampilkan pertunjukan seni budaya Reog Singo Mbalelo Pekanbaru. Beberapa remaja putri berparas cantik terlihat tampil membawakan tarian Jathil. Tarian Jathil ini dikenal dengan tarian berkuda, yang juga merupakan salah satu tokoh dalam seni Reog. Tarian ini untuk menggambarkan tentang bagaimana ketangkasan dan kepiawaian prajurit ketika itu saat berperang dengan menggunakan kuda. Selanjutnya empat orang pemuda tampil membawakan pertunjukan Reog Singo Mbalelo. Masing-masing pemuda berbadan kekar ini memasangkan topeng berbentuk kepala singa di kepalanya, dan di atas topeng itu tertancap pula bulu-bulu merak hingga menyerupai kipas raksasa. Mereka bergerak ke sana ke mari sambil sesekali mengibaskan to-
peng kepala singa berbulu merak ukuran raksasa itu. Penampilan Reog Singo Mbalelo di petang itu semakin membuat suasana di Kompleks Perumahan Bumi Raya Permai, Kelurahan Tuah Karya Kecamatan Tampan, Pekanbaru terasa semakin meriah. Sejumlah masyarakat yang hadir menyaksikan pertunjukan itu terkesan tidak mau beranjak dari tempat duduknya hingga pertunjukkan Reog Singo Mbalelo ini berakhir. Ketua Reog Singo Mbalelo Pekanbaru Sulamto yang ditemui Riau Pos di sela-sela kegiatan mengatakan, pertunjukkan Reog Singo Mbalelo Pekanbaru ini bertujuan untuk melestarikan budaya Reog Ponorogo. Sekaligus ikut berpartisipasi dalam rangka memperingati HUT ke-74 RI. ‘’Moto kami adalah ingin menghidupkan seni, bukan mencari hidup dari seni. Kami ingin seni budaya Reog Ponorogo ini selalu bertahan dan tidak tergerus oleh kemajuan zaman dan juga tehnologi,’’ ungkapnya.(lim/c)
Pasar Induk Minta Difungsikan 2019 Nofrizal: Kalau Tak Selesai Angkat Kaki Laporan AGUSTIAR, Kota PEMERINTAH Kota (Pemko) Pekanbaru kembali memberikan toleransi, kepada kontraktor pembangunan Pasar Induk Pekanbaru hingga 2020. Sementara DPRD Pekanbaru menginginkan 2019 (tahun ini) sudah dioperasikan. Ini setelah sempat beberapa kali mendapat sorotan karena lambannya penyelesaian pembangunannya. Wakil Ketua DPRD Kota Pekanbaru Ir Nofrizal MM mengatakan, dengan waktu yang sudah diberikan itu harusnya 2019 ini pasar induk sudah difungsikan. “Untuk penambahan waktu pengerjaan yang kembali diebrikan pemko
boleh lah. Karena jika tidak ditambah, kita yang rugi,” kata Nofrizal. Namun demikian, dia juga minta kontraktor untuk bisa serius dan benar-benar bisa mewujudkan kepercayaan yang diberikan itu. “Kalau tidak selesai juga, ya angkat kaki lah,” tegas Nofrizal. Diketahui, dari hasil kunjungan Wali Kota Pekanbaru Firdaus ST MM ke area pembangunan Pasar Induk Pekanbaru, pencapaian pembangunan pasar tersebut baru 45 persen. Politisi PAN ini berharap, dengan cepat selesainya pembangunan pasar induk ini dapat menampung para pedagang yang ada. Dan masyarakat memiliki tempat berbelanja yang strategis dan nyaman. Wali Kota Pekanbaru Firdaus ST MT memberi target kepada pengembang agar segera merampungkan bangunan pasar induk. Ia ingin agar tahun 2020 sudah bisa berfungsi secara optimal. “Kita terima kasih kepada
pengembang yang merupakan perusahaan lokal. Maka kita beri tambahan waktu,” harapnya. Memang diakui Wako, proses pengerjaan awal pasar induk sempat tertunda. Kondisi ini karena ada kendala administrasi. Sementara itu, Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian (DPP) Kota Pekanbaru, Ingot Ahmad Hutasuhut menyebut bahwa kedatangan Wali Kota Pekanbaru kemarin untuk melihat capaian proyek Pasar Induk. Pengembang diberi tambahan waktu hingga akhir tahun 2019. Tambahan waktu ini untuk mendorong pengembang rampungkan pembangunan pasar. Konsep Pasar Induk adalah perpaduan antara pasar induk dengan pasar tradisional modern. Pasar ini mempertemukan pedagang partai besar dan pedagang eceran. “Semoga dengan waktu yang diberikan bisa diselesaikannya,” tutur nya.(ksm)
DOK. RIAU POS
BELUM RAMPUNG: Pembangunan Pasar Induk Pekanbaru yang berada di Jalan Soekarno-Hatta Pekanbaru, sampai saat ini belum rampung. DPRD Kota Pekanbaru mengharapkan tahun ini sudah difungsikan.
Kabut Asap, Warga Berjualan Masker Unjuk Rasa WNA,
EVAN GUNANZAR/RIAU POS
BAGIKAN MASKER: Ikatan Senat Mahasiswa Kedokteran Indonesia (ISMKI) membagikan 1000 masker gratis di simpang Tugu Zapin Jalan Sudirman Pekanbaru, Sabtu (24/8/2019). Pembagian masker ini dilakukan akibat kabut asap yang masih menyelimuti Kota Pekanbaru.
KOTA (RP) – Asap yang disebabkan oleh kebakaran hutan dan lahan (karhutla) yang melanda Riau, dan Pekanbaru membuat banyak orang berinisiatif untuk membagikan masker secara gratis. Ada juga yang berinisiatif mengambil kesempatan untuk berjualan masker di tepi-tepi jalan Raya di Pekanbaru. Seperti di Jalan Nangka, Jalan HR Soebrantas, dan Jalan Jenderal Sudirman Pekanbaru. Sejumlah pedagang mulai memanfaatkan momen asap dengan berjualan masker di tepi jalan. Salah satu pedagang yang berjualan di Jalan Jenderal Sudirman, Rini mengatakan menjual masker mulai dari harga Rp5 ribu hingga Rp20 ribu. Ia menjual masker dengan alasan masih banyaknya asap di Kota Pekanbaru. “Kan masih banyak asap sekarang ini, jadi jualan masker sekalian,” ucap Rini. Masker yang dijual Rini pun juga masker yang ia jual di setiap musim asap tiba. Ia menyediakan sekitar 250 masker untuk dijual kepada masyarakat yang berlalu lalang di jalanan. “Ada sekitar 250 an, ini juga sisa tahun 2015 yang masih bagus,” pungkas Rini. Ia mengharapkan, agar kondisi asap ini cepat berlalu. Meski dirinya mengaku menjual masker juga mendapatkan untuk yang agak lumayan besar, jika dibandaingkan hari biasa yang tidak ada asap.(*2)
Kesbangpol Belum Terima Pengaduan Warga
KOTA (RP) - Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kota Pekanbaru, belum terima pengaduan masyarakat, terkait adanya demo yang dilakukan beberapa kali oleh pengungsi luar negeri. Seperti diberitakan sebelumnya, para pengungsi luar negeri itu M YUSUF meminta kepastian pihak terkait untuk ke negara ke tiga. Pasalnya, mereka telah berada di Indonesia, terutama Pekanbaru selama lebih dari lima tahun, tanpa kejelasan akan diberangkatkan. “Yang dituju mereka itu UNHCR yang berada di Panam. Kami dapat laporan Polresta, namun secara prinsip aksi yang dilakukan mereka tidak menganggu,” kata Kepala
Kesbangpol Pekanbaru, M Yusuf. Dikatakan dia, demo yang dilakukan tanggal 8 Agustus lalu itu, diikuti kurang lebih seratus WNA. “Namun tidak menganggu lalulintas. Mereka berdemo masih di kawasan Jalan HR Soebrantas,” sambungnya. Unjuk rasa yang dilakukan para WNA itu, merupakan aksi damai. Bagaimanapun juga, mereka tetap mengikuti aturan yang berlaku di sini. “Demonya tidak hanya di sini, diseluruh Indonesia. Hanya menuntut segera diantarkan ke negara ke tiga tujuan mereka. Masih kondusif. Tentu kalau ricuh atau hingga merusak akan ada proses pidananya,” pungkasnya.(*1)
PINGGIR-DURI-DUMAI Riau Pos
l SENIN, 26 AGUSTUS 2019 l HALAMAN 19
Antrean Truk Sebabkan Macet Panjang Laporan HASANAL BULKIAH, Dumai JALAN Soekarno-Hatta mengalami macet panjang sejak, Sabtu (24/8) hingga Ahad (25/8). Kemacetan terjadi diduga karena over kapasitas terminal barang milik Dishub Kota Dumai. Hal itu membuat truk bermuatan CPO dan
lainnya mengantre untuk masuk ke Terminal Barang yang berada di Jalan Soekarno-Hatta. Pantauan di lapangan kemacetan terjadi mulai dari Terminal Barang Bagan Besar hingga menuju Bandara Pinang Kampai, Dumai. Kemacetan diperkirakan mencapai 5 km lebih. Kondisi tak biasa ini, membuat masyarakat pengguna jalan bin-
gung dan sempat marah. Akibat kendaraan truk yang menumpuk di sepanjang jalan tersebut mengakibatkan lalu lintas semakin padat sehingga memperparah kemacetan di kawasan tersebut. Sementara itu petugas Dinas Perhubungan tampak kewalahan melakukan pengaturan parkir kendraan dan mengurai kemacetan
yang terjadi. “Kemacetan di terminal barang akibat daya tampung di area parkir terminal sudah penuh sehingga terpaksa diarahkan ke pinggir jalan. “Ini akibat terjadi proses penurunan bongkar muat di pelabuhan dan sejumlah pabrik CPO di Kota Dumai. Namun kita tetap berupaya maksimal untuk men-
gurai kemacetan dan lalu lintas kendaraan berjalan lancar kembali,” ujar pria Berry, kepada Riau Pos. Tak ayal kondisi itu dikeluhkan para pengguna jalan lainnya. Salah satunya Ferdi (24) yang mengaku harus mencari jalan lain akibat macet tersebut. “Saya mau ke pusat Kota, karena macet panjang terpaksa cari jalan lain,” ujarnya
Ia mengatakan ia terpaksa melewati Jalan Tuanku Tambusai lewat Bukit Timah untuk menuju ke Kota. “Jadi berputar cukup jauh,” tuturnya. Kadishub Dumai, Asnar tidak dapat dihubungi. Berulang kali dihubungi melalui telepon selurer, nomornya tidak aktif. Pesan singkat yang ditinggalkan juga tidak di jawab.(ade)
Gunakan ‘‘Taksi Laut’’ untuk Membeli Keperluan
HASANAL BULKIAH/RIAU POS
SANDAR: Kapal pompong yang berperan sebagai taksi laut saat bersandar di Dermaga D Pelabuhan Pelindo Dumai, Ahad (25/8/2019).
DUMAI (RP) - Dumai dikenal sebagai Kota Pelabuhan. Setiap harinya ada puluhan kapal tanker lego jangkar di Laut Dumai. Ratusan anak buah kapal (ABK) juga turun ke darat untuk membeli keperluan selama di kapal. Peluang itulah disambut oleh masyarakat Dumai. Mereka menyediakan “taksi laut’’ bagi awak kapal yang mau turun ke darat Dumai. Peluang itu menjadi bisnis dan mata pencaharian oleh sebagian masyarakat. Mereka menggantungkan harapan dan mengais rezeki lewat usaha tersebut. Kapal-kapal kecil terlihat berjejer di dermaga Pelabuhan D Pelindo Dumai. Dermaga itu memang menjadi tempat mangkal “taksi laut”. Kapal-kapal itu memang menjadi satu-satunya pilihan bagi para ABK kapal jika ingin menyeberang ke daratan Dumai. “Biasanya kalau satu penumpang kami kenakan tarif sekitar Rp20-30 ribu,” ujar salah seorang pemilik “Taksi Laut” Amat (36) kepada Riau Pos. Ia mengatakan dalam se-
hari-hari, ia bisa membawa penumpang dari ABK mencapai 10 orang. “Hampir Rp300 ribu perhari, itu belum potong ongkos untuk beli minyak, jadi paling bersih Rp150-200 ribu,” ujar warga Purnama itu. Hampir seluruh penumpang yang menggunakan jasa ‘‘taksi laut’’ miliknya merupakan ABK kapal tangker yang sedang lego jangkar. “Mereka kadang membeli keperluan sehari-hari ke darat, makanya memerlukan jasa kami, jika tidak mereka tidak bisa kemana-mana,” sebutnya. Pemilik ‘‘taksi laut’’ lainnya Dayat mengatakan beberapa pekan ini penumpang cukup sepi, apalagi bagi dirinya yang belum lama menggeluti usaha ini. “Biasanya para ABK sudah ada langganan, kalau seperti saya yang baru ini agak susah dapat penumpang,” sebutnya. Ia mengaku, Ahad (25/8) sejak pagi hingga sore, ia baru membawa tiga penumpang. “Ada dua yang mau turun dan satu lagi mau balik ke kapal,” tuturnya.(hsb)
Curi Kabel CPI, Dua Petani di Bathin Solapan Diringkus DURI (RP) - Diduga kuat mencuri kabel reda milik PT Chevron Pacific Indonesia (CPI) sepanjang 178 meter di gudang penyimpanannya, dua petani diringkus tim Opsnal Polsek Mandau, Sabtu (24/8) dinihari pekan lalu. Kedua tersangka adalah warga Kecamatan Bathin Solapan. Masing-masing E (35) beralamat di Jalan Rangau Km 16 Desa Petani, dan KN (34) beralamat di Jalan Rangau Km 14 Desa Buluh Manis. Bersama keduanya turut diamankan barang bukti berupa potongan kulit kabel reda, gergaji besi, dan sebuah besi berukuran 25 cm. Barang bukti itu ditemukan
REDAKTUR: ADE CHANDRA
di km 15 Desa Petani, persisnya di belakang rumah warga setempat. Kapolsek Mandau Kompol Arvin Hariyadi SIK melalui Kasi Humas Aiptu Yarman, Sabtu (24/8) menyebutkan, kedua tersangka kini diamankan di Mapolsek Mandau untuk proses hukum lebih lanjut. Dikatakan Kapolsek, tindak pidana pencurian kabel reda yang tersimpan di gudang Chevron di Pematang Yard itu terjadi, Sabtu (17/8) lalu sekitar pukul 14.00 WIB. Terungkapnya kasus pencurian tersebut tambahnya, berawal dari kecurigaan karyawan PT Submersible Pump Service
(SPS), subkontrak PT CPI. Saat hendak bekerja dekat gudang tempat penyimpanan kabel reda itu, mereka melihat engsel pintu gudang berbentuk tuas grendel sudah terpotong. Jalinan kawat pencing juga telah dirusak. Temuan mencurigakan itu disampaikan PT SPS ke pihak sekuriti PT Nawakara Perkasa Nusantara (NPN) selaku provider pengamanan PT CPI. Dilakukanlah pengecekan ke TKP bersama pihak terkait dari PT CPI. Saat diperiksa, ternyata kabel reda sepanjang 178 meter di gudang itu sudah lenyap. Pihak Chevron pun melapor ke Polsek
Mandau. Menindaklanjuti laporan itu, tim Opsnal langsung melakukan penyelidikan. Dan pada Sabtu (24/8) dinihari, terduga pelaku E dicari petugas. Dia berhasil ditemukan dan langsung dicokok di Jalan Jurong km 1, Desa Buluh Manis, Kecamatan Bathin Solapan sekitar pukul 03.00 WIB. “Saat diinterogasi, dia mengaku mencuri kabel reda itu bersama rekannya, KN. Menurut E, kabel tersebut dikulitinya di belakang rumah kosong di Jalan Rangau km 14, RT 3, RW 2 Desa Buluh Manis, Kecamatan Bathin Solapan,” tambahnya.(sda)
HASANAL BULKIAH/RIAU POS
MUSNAHKAN: Polres Dumai memusnahkan barang bukti narkoba jenis sabu-sabu, ganja, dan ekstasi di depan kantor Manggala Agni, Kamis (22/8/2019).
TATA LETAK: KATON SUNGKOWO
METROPOLIS Riau Pos
l SENIN, 26 AGUSTUS 2019 l HALAMAN 20
PADAT: Pemukiman warga di sepanjang Sungai Siak masih padat dan menjadi pemandangan tersendiri bagi warga yang melintasi dengan menggunakan kapal pompong maupun perahu. Foto diambil beberapa waktu lalu.
DEFIZAL/RIAU POS
Kuliner Pendorong Ekonomi Kreatif Pekanbaru
Laporan MUSLIM NURDIN, Kota
DARI 16 subsektor ekonomi kreatif yang ada, Pekanbaru memiliki subsektor terkuat dibidang kuliner. Hal ini dapat dilihat dari banyaknya macam kuliner khas Pekanbaru, yang hadir dari kreativitas masyarakat sebagai pedagang kuliner. Hal tersebut diungkapkan oleh
Dinas Pariwisata Riau Fahmizal Usman. Ia memberikan contoh, sangat pesatnya kuliner di Pekanbaru, masakan padang lebih banyak berada di Pekanbaru dari pada di daerah asalnya. "Masakan Padang itu banyak di Pekanbaru dari pada di Padang. Contoh lainnya, lontong
FAHMIZAL USMAN
malam, di mana coba bisa cari lontong malam, kalau tidak di Pekanbaru ini saja yang ada," kata Fahmizal. Tak hanya di Pekanbaru saja, Fahmi menuturkan jika kuliner juga memegang kendali besar di Riau. Di mana Riau sendiri banyak mencatatkan rekor di
Museum Rekor Indonesia (Muri) dibidang kuliner. "Kita banyak cetak rekor di kuliner kayak mie sagu dan lain-lain," ujar Fahmi. Fahmi menyampaikan, hadirnya ekonomi kreatif diharapkan memiliki nilai dan dapat menimbulkan dampal ekonomi bagi pelakunya. "Ekonomi kreatif itu dikreate oleh masyrakat dengan akal fikirannya dengan kreativitas yang
menimbulkan dampak ekonomi," ucapnya. Seperti subsektor pariwisata, di mana pemerintah tak lagi ada uang negara di sana. Ekonomi kreatif adalah kemandirian, Fami memberikan contoh pariwisata Bali dan iven bakar tongkang di Bagan Siapiapi. Di mana pariwisata tersebut dananya berasal dari masyarakat dan corporate. "Ekonomi kreatif ini kemandi-
rian, bubar pun pemerintah ekonomi tetap jalan," pungkas Fahmi. Dari 16 subsektor ekonomi kreatif adalah pengembang permainan, arsitektur, desain produk, fesyen, desain interior, desain komunikasi visual, seni pertunjukan. Film animasi, video, fotografi, kriya, kuliner, musik, penerbitan, periklanan, seni rupa, dan televisi serta radio.(*2/ksm)
TIDAK BERFUNGSI: Alat pemberi isyarat lalu lintas yang berada di pertigaan Jalan Yos Sudarso - Jalan Khayangan, Kecamatan Rumbai Pesisir, tidak berfungsi, Ahad (25/8/2019). Akibatnya arus lalu lintas kendaraan bermotor jadi semrawut.
DEFIZAL/RIAU POS
Damkar Evakuasi Ular Piton 3 Meter KOTA (RP) - Pemadam kebakaran (Damkar) Kota Pekanbaru mengevakuasi ular pithon di pekarangan rumah warga. Ular tersebut mampir di pekarangan Yakub, warga yang tinggal di Jalan Diponegoro RT 02 RW 02, Kelurahan Sukamulya, Sail, Pekanbaru.
Mendapati laporan itu pada pukul 23.30 WIB, tim rescue Damkar Pekanbaru pun mendatangi rumahnya. “Satu unit Mobil Light Rescue kami luncurkan ke TKP pada, Sabtu (24/8) malam itu juga,” jelas Kasi Resque Ibas Sembiring pada Riau Pos Ahad (25/8).
Lebih lanjut, evakuasi berjalan selama kurang lebih satu jam. Pasca dievakuasi ular dilepas liarkan ke hutan jauh dari pemukiman masyarakat. “Ular tersebut langsung di lepas malam itu juga ke daerah Air Hitam. Karena di sana kan masih banyak hutan dan
sesuai habitatnya,” jelasnya. Katanya, damkar sudah sering mengevakuasi ular yang berada di sekitar rumah maupun drainase. “Kepada warga yang melihat ular pun diharapkan agar jangan panik dan melapor segera ke pihak terkait seperti damkar,” imbuhnya.(*3)
Radikalisme Rusak Generasi Bangsa KOTA(RP)-Paham radikalisme saat ini sedang menjadi tren tersendiri dikalangan generasi muda. Banyak di antara mereka menjadi sasaran empul radikalisme yang menginginkan pefubahan dengan cara ekstrim, bahkan cara tersebut dapat mengancam ketahanan dan kesatuan bangsa Indonesia. Hal ini diungkapkan Gubernur Riau, Drs H Syamsuar MSi melalui Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Provinsi Riau Doni Aprialdi. Ia juga mengatakan radikalisme adalah sikap ekstrim dan cara kekerasan yang melekat pada penganutnya. “Masuknya paham radikalisme ini menginginkan perubahan dalam cara ekstrim alias dengan kekerasan,” kata Doni saat mengisi seminar di Universitas Lancang Kuning beberapa waktu lalu. Doni menyampaikan, untuk dapat menanggulangi masuknya paham radikal kepada masyarakat, adalah dengan membentuk diri menjadi masyarakat yang madani. Dengan demikian, akan terbentuk masyarakat yang beradab dalam membangun serta menjalani kehidupan yang baik.(*2) REDAKTUR: ABU KASMI AL BANTANI
TATA LETAK: KATON SUNGKOWO
Riau Pos
l SENIN, 26 AGUSTUS 2019
l HALAMAN 21
PARA pahlawan Indonesia kembali lagi. Kali ini kisah mereka diangkat ke layar sinema lewat Jagat Sinema Bumilangit. Ekspektasi tinggi pasti dimiliki para penggemar, terlebih yang udah mengikuti bertahun-tahun lamanya. (c14/fik)
IRW AN
AR
IE
Orisinalitas Karakter
Jadi Syarat Wajib
N YA
F
TO FO
Irwan Ariefyanto
RZ E T IZ
EN
Berkenalan dengan dunia komik sejak masih duduk di bangku sekolah dasar, Irwan begitu mengagumi sosok Gundala. Nggak heran kalau kabar diangkatnya Gundala ke layar lebar begitu menarik perhatiannya. ’’Karena Gundala dan komik-komik lainnya itu yang mengisi masa anak-anak di generasi saya. Kami semua begitu mengagumi tokoh-tokoh ini,’’ ujar Irwan. Tanpa memiliki tuntutan berlebih, Irwan berharap Gundala versi film tetap nggak jauh berbeda dengan versi aslinya. Bagi dia, salah satu poin yang penting adalah merasionalisasikan Gundala versi terbaru ini. ’’Di versi komik kan ada beberapa hal yang bisa dibilang nggak logis lah. Hal-hal seperti ini kalau bisa dibuat lebih masuk akal,’’ tuturnya. Meski nggak mempermasalahkan penyajian Gundala yang akan disutradarai Joko Anwar, Irwan tetap memiliki beberapa catatan penting. ’’Karakter setiap tokohnya kalau bisa dipertahankan. Makanya, saya sempat bertanya-tanya tentang perubahan karakter Sancaka dari seorang yang genius menjadi seorang petugas keamanan. Tentu kan harus ada alasan,’’ ujarnya. Meski agak sangsi dengan beberapa penyesuaian yang ada, Irwan tetap nggak sabar menantikan film Gundala versi Bumilangit ini. ’’Untuk urusan cerita, pasti saya punya benchmark, yaitu film Gundala Putra Petir (1981). Tapi, visualnya mau nggak mau pasti dibandingkan dengan cinematic universe yang lain seperti Marvel ataupun DC. Sebab, keduanya udah jadi standar untuk film-film superhero saat ini,’’ jelas Irwan.
ON
OF
OR
Henry Ismono
HENRY ISM
Menantikan Dunia Mistis ala Godam
ZE
EN
T
IZ
Berbicara tentang Godam pasti nggak bisa lepas dari hal-hal yang berbau mistis dan alam gaib. Begitulah kesan yang muncul dari karakter ciptaan Wid N.S. tersebut. ’’Nama musuhnya aja Dokter Setan, pasti nggak lepas dari halhal seperti itu,’’ ujar Henry Ismono, salah seorang kolektor komik. Meski film Godam dirilis pada tahun depan, Henry udah memiliki imajinasi bagaimana tokoh kesayangannya itu akan difilmkan. ’’Yang jelas, musuhnya Godam itu udah mutlak Dokter Setan, nggak bisa diganti. Tinggal bagaimana Dokter Setan ini akan ditampilkan. Mungkin lewat fenomena kesurupan atau masuk ke tubuh orang lain, itu bisa aja. Pokoknya, jangan sampai hal-hal ini dihilangkan dari film Godam nanti,’’ tuturnya. Imajinasi Henry ini boleh dibilang menyuarakan suara para penggemar Godam. Soalnya, Godam berkaitan erat dengan pakaian sakti yang menjadikannya kebal dan jubah yang bisa membuatnya terbang. Awan, tokoh yang diceritakan memiliki kekuatan Godam, baru bisa berubah wujud setelah memakai cincin sakti. Perpaduan antara tokoh superhero dan hal-hal mistis yang fiksi dianggap Henry bisa menjadi daya tarik tersendiri bagi Godam. ’’Kalau tokoh-tokoh pahlawan di Barat sangat erat dengan elemen science fiction, kenapa kita nggak bisa mengangkat karakter Godam ini dengan kearifan lokal? Lagi pula, budaya Indonesia emang berkaitan erat dengan hal-hal tersebut. Harapannya, kalau bisa, spirit lokal ini diekspos lebih jauh. Jangan m a l u ,’ ’ tandas Henry.
FOTO-FOTO: INSTAGRAM
Peran Besar Karakter Lain
ARTSTATION
Pada awalnya, hampir semua karakter superhero Indonesia meniru karakter superhero Barat.
Popularitas komik dengan karakter superhero sempat redup karena dianggap nggak mendidik.
Indonesia memiliki dua karakter Spider-Man versi kearifan lokal, Laba-Laba Merah dan Kawa Hijau.
Pemeran Si Buta dari Gua Hantu versi Bumilangit belum diumumkan hingga sekarang.
KARAKTER superhero di yang punya perspektif berbeda Indonesia bukan hanya Gundala meski diciptakan bersamaan oleh dan Godam. Ada banyak karakter duo sahabat Hasmi dan Wid N.S. yang mungkin nggak sepopuler Aquanus terinspirasi oleh keduanya, tapi tetap memiliki daya karakteristik superhero Barat. tarik. Itulah yang berusaha diangkat Maza dan hambanya, Jin Kartubi, Bumilangit lewat beberapa film lebih mengeksplorasi alur cerita di Jagat Sinema Bumilangit. bergaya Indonesia. Misalnya, kehadiran beberapa Ditambah kemunculan Si Buta karakter unggulan lain seperti dari Gua Hantu dan Mandala yang Aquanus, Maza, Sri Asih, hingga erat dengan dunia persilatan dan Tira. Nggak bisa dimungkiri aji-ajian yang khas Indonesia, b a h w a k a r a k t e r - k a r a k t e r Jagat Sinema Bumilangit pasti tersebut merupakan bagian sangat dinantikan para penonton T dari sejarah era superhero di di tanah air. Sebab, untuk Indonesia. Pasti kehadiran menciptakan sebuah jagat sinema, mereka makin memeriahkan tentu butuh lebih dari sekadar Jagat Sinema Bumilangit. Godam dan Gundala. Contohnya aja, Sri Asih. Karakter Menarik memang menantikan ciptaan R.A. Kosasih itu ada sejak aksi para pahlawan asli Indonesia 1954 dan bisa dibilang sebagai tersebut di layar lebar. Terlebih karakter tertua di antara karakter- setelah vakum cukup lama. Bahkan, karakter di Jagat Sinema hampir nggak ada lagi serial yang Bumilangit. Ciri khas pewayangan membahas karakter-karakter jagoan begitu erat pada karakter yang Indonesia meski sekadar tayang satu itu. Berbeda dengan Tira di televisi. Semoga hadirnya Jagat yang mendapat kekuatan dari Sinema Bumilangit dapat kostum berteknologi tinggi. mengembalikan kejayaan superhero Begitu juga Maza dan Aquanus Indonesia. (c14/fik)
BUSIN
ESS IN
SIDER
LAYOUT: SAE/ZETIZEN TEAM
EXPLORE – GET A LIFE
visit: zetizen.com
TIGA FAKTA TERBAKARNYA HUTAN AMAZON
UDAH lebih dari dua minggu kebakaran melanda hutan Amazon di Amerika Selatan. Lebih dari 72 ribu titik api terdeteksi sejak Januari hingga sekarang. Kira-kira apa sih penyebab terbakarnya salah satu hutan hujan tropis terbesar di dunia itu?
KAMU punya foto diri yang kece? Atau, hidden gems dari suatu tempat? Jangan lupa buat ikutan #ZetizentheExplorer! Caranya gampang. Cukup posting fotomu di Instagram dengan tagar di atas dan pastiin tag @zetizen_surabaya.
METROPOLIS Riau Pos
l SENIN, 26 AGUSTUS 2019 l HALAMAN 22
Pengusaha Sarang Walet Tak Bisa Mengelak Razia Tempat Usaha Tak Taat Pajak Laporan M ALI NURMAN, Kota
BAPENDA KOTA PEKANBARU FOR RIAU POS
PENERTIBAN: Petugas Bapenda Kota Pekanbaru saat melakukan penertiban terhadap tempat usaha sarang burung walet yang tak taat membayar pajak daerah, beberapa waktu lalu.
Ukir Prestasi dengan Berkarya
Peserta UPT-LK Mampu Bersaing di Dunia Kerja
KOTA (RP) - Setiap orang memiliki kesempatan masing-masing, untuk berprestasi dan memiliki kekuatan untuk memiliki pengaruh. Demikian juga mahasiswa, yang menjadi gudang karya memiliki banyak kreativitas, bukan hanya seseorang yang lulus sekolah menengah atas (SMA) yang karena tidak tahu harus berbuat apa kemudian memilih kuliah untuk mengisi hari. "Mahasiswa itu gudang prestasi dan berkreasi. Makanya sejak sekarang mahasiswa harus aktif dan membuat karya," ujar Ikrom Mustafa, Natural Disaster Studies Wegeningan University. Ikrom saat menjadi pemateri dalam dialog kepemudaan yang digelar di UIN Suska Riau mengatakan, tak hanya itu, mahasisw juga harus aktif dalam kegiatan sosial dan berorganisasi agar dapat memperluas jaringan, serta memberikan manfaat tak hanya bagi diri sendiri tapi juga orang lain. "Jangan seperti katak dalam tempurung, eksplorasi diri dengan pengalaman," tutur Ikrom Selain itu, Ikrom juga menekankan kepada para mahasiswa, jika semua orang memiliki kesempatan yang sama, untuk dapat berkarya dan berprestasi baik di dalam mau pun di luar kampus. Baik akademik mau pun non akademik. "Setiap orang punya kesempatan yang sama untuk berprestasi," ujarnya.(*2)
KOTA (RP) – Saat ini sudah disepakati kawasan perdagangan bebas atau bahkan kawasan Asia dan juga memasuki era masyarakat ekonomi ASEAN, menjadi permasalahan sekaligus tantangan tersendiri yang harus dihadapi bersama. Pemerintah menyadari bahwa peningkatan sumber daya manusia (SDM) merupakan salah satu kunci utama, dalam mengatasi pemasalahan ketenagakerjaan saat ini. ‘’Hal ini termasuk dalam upaya menghadapi persaingan bebas ASEAN yang kita kenal istilah Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA) di mana kita dituntut menyiapkan tenaga kerja yang berkompeten,’’ ujar Instruktur Otomotif Unit Pelakana Teknis Latihan Kerja (UPT-LK) Wilayah I Provinsi Riau Joko SE MSi kepada Riau Pos, Ahad (25/8). Menghadapi hal tersebut katanya lagi, semua negara termasuk Indonesia sedang dan telah berupaya meningkatkan kualitas SDM-nya melalui standarisasi dan sertifikasi kompetensi di berbagai sektor. Untuk hal ini diperlukan kerjasama dunia usaha/industri, pemerintah dan lembaga pendidikan keterampilan baik
REDAKTUR: ABU KASIM AL BANTANI
milik pemerintah maupun milik swasta untuk merumuskan suatu standar kompetensi yang bersifat nasional khususnya pada bidang otomotif. Joko optimis dan bertekad bahwa dengan mendapatkan pelatihan berbasis kompetensi para peserta UPT-LK Wilayah I Pekanbaru nantinya, sukses dan memiliki skil, knowledge dan attitude untuk menjadi calon tenaga kerja terampil dan dapat di terima dunia kerja industry serta membuka lapangan pekerjaan khususnya di bidang otomotif sub sektor sepeda motor. "Untuk membekali para calon pencari kerja melalui pelatihan seperti di UPTLK Wiliyah III Provinsi Riau, menerapkan tidak hanya dari sisi kemampuan teknis semata (hard Skill), tapi juga akan dibekali wawasan industri, etika kerja dan motivasi atau biasa kita sebut dengan softskill yaitu kemampuan interpersonal dan setelah itu akan diuji kemampuannya oleh Assesor Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP) melalui Lembaga Sertifkasi Profesi Pihak Kedua Padang (LSP-P2 PADANG)," ujarnya.(dof)
INSPEKSI mendadak (sidak) yang dilakukan oleh Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kota Pekanbaru ke beberapa lokasi pelaku usaha sarang burung walet di Kota Pekanbaru membuahkan hasil. Begitu didatangi dan ditindak, para pelaku usaha ini langsung membayar kewajiban pajaknya. Pelaksanaan turun lapangan ke lokasi-lokasi pengusaha sarang walet ini digelar pada, Kamis (22/8) pekan lalu. Tim Bapenda dipimpin langsung oleh Kepala Bapenda Kota Pekanbaru H Zulhelmi Arifin SSTP MSi dan beberapa bawahannya. Kepala Bapenda Kota Pekanbaru H Zulhelmi Arifin SSTP MSi kepada Riau Pos akhir pekan lalu mengatakan, terhadap pengusaha sarang walet ini ada tujuh lokasi yang didatangi pihaknya. ''Di Kecamatan Limapuluh ada enam titik, di Tenayan Raya satu,'' kata dia. Ami, begitu kepala Bapenda akrab disapa melanjutkan, terhadap lokasi yang didatangi ini pihaknya mengambil beberapa tindakan. ''Di sana kami tempelkan spanduk bahwa pengusaha itu tidak taat
membayar pajak,'' ungkapnya. Langkah penindakan yang dilakukan cukup efektif. Saat itu juga langsung ada dua pelaku usaha yang membayar kewajiban pajaknya. ''Potensinya banyak walet ini. Tadi ada dua yang bayar, yang lainnya menyusul,'' imbuhnya. Pelaku usaha sarang walet saat didatangi beralasan kurang mendapatkan sosialisasi. Hal ini dinilai mengada-ada. ''Menurut dia belum tersosialisasi kan, padahal sudah empat kali. Setelah ditempel tidak bayar pajak, baru mereka langsung bayar,'' singkatnya. Sebelumnya, Bapenda Kota Pekanbaru saat ini memang sedang menggesa berbagai upaya untuk mencapai pendapatan dari sektor pajak daerah yang maksimal. Jelang jatuh tempo pembayaran pajak bumi dan bangunan (PBB) 31 Agustus nanti, Bapenda Kota Pekanbaru tetap melayani pembayaran pajak daerah hingga Sabtu (24/8). Pelayanan berlangsung sejak pukul 08.00 WIB hingga pukul 12.00 WIB. Pemko Pekanbaru tahun 2019 ini menetapkan waktu jatuh tempo pembayaran PBB pada 31 Agustus. Ini lebih cepat satu bulan dibandingkan tahun 2018 lalu. Hingga waktu jatuh tempo, Wali Kota (Wako) Pekanbaru Dr H Firdaus ST MT menerapkan kebijakan penghapusan denda pajak dengan membayar pokok nya saja.(ksm)
TARIK TAMBANG: Para karyawan dan mahasiswa Universitas Abdurrab mengikuti perlombaan tarik tambang, sempena HUT ke74 RI di halaman kampus, Sabtu (24/8/2019).
HUMAS UNIVERSITAS ABDURRAB FOR RIAU POS
Universitas Abdurrab Gelar Berbagai Perlombaan KOTA (RP) - Memeriah HUT ke-74 Republik Indonesia, Universitas Abdurrab mengelar berbagai perlombaan, Sabtu (24/8). Diawali pembacaan puisi kemerdekaan oleh peraih mendali emas lomba baca puisi Pekan Seni Mahasiswa Nasional Tahun 2016, Hanif Muslim SPSi. Acara ini dihadiri Rektor Universitas Abdurrab, Prof Susi Endrini, Area Bank Mandiri Syariah Pekanbaru, Yesi Yolanda, Kepala STIE, Budi Trianto, karyawan dan civitas Universitas Abdurrab. Acara yang berlangsung di Universitas Abdurrab ini dibuka oleh Rektor Universitas Abdurrab dan dilanjutkan dengan
pemotongan pita kegiatan oleh CEO Yayasan Abdurrab, Merza Gamal. "Acara ini merupakan acara dari kita, oleh kita dan untuk kita dan yang hadir diacara ini merupakan orang-orang yang terpilih jadi harus semangat mengisi kemerdekaan ini, melalui semangat kerja dan rasa memiliki yang tinggi. Dan tetap semangat untuk mencapai kemajuan," ujar rektor. Ketua panitia pelaksana, Rahmat menyebutkan acara ini adalah untuk memeriahkan hari kemerdekaan dan mempererat hubungan silaturahmi antar pihak internal dan civitas akademika. “Acara 17 Agustus dilaksana-
kan di kampus untuk membangun semangat kemerdekaan di kampus kita yang tercinta ini, selain itu juga mendukung apa yg dilakukan oleh pemerintah menjaga persatuan dan kesatuan. Kegiatan ini juga untuk membangun semangat civitas akademika untuk kearah yang lebih baik ke depannya,” ungkapnya. Acara 17 Agustus juga dim e r i a h k a n d e n ga n p e m bagian hadih kupon BSM dengan hadiah utama sepeda dan dengan hadih-hadiah hiburan lainnya. Dan dilanjutkan dengan Perlombaan tradisional yang diikuti oleh seluruh civitas academika univrab.(mar)
TATA LETAK: KATON SUNGKOWO
METROPOLIS Riau Pos
l SENIN, 26 AGUSTUS 2019 l HALAMAN 23
MTC-Riau Pos Fun Walk Meriah dan Bertabur Hadiah
Cekcok Pejabat, Wako Diminta Evaluasi Sambungan dari hal 17
Sambungan dari hal 17 Dardiri dan Sumedi, serta Camat Tampan Liswarti Tidak kurang dari tiga kilometer rute jalan sehat yang dilalui peserta. Dimulai dari gerbang keluar MTC Giant menuju Jalan HR Soebrantas, kemudian masuk ke gerbang utama Universitas Riau, dilanjutkan menuju Jalan Bina Krida, Jalan Balam Sakti dan kembali lagi ke gerbang masuk MTC Giant. “Selain jalan sehat, ada banyak kegiatan yang telah dilakukan sejak Jumat (23/8) lalu. Seperti senam masal, pemeriksaan kesehatan gratis, perlombaan hingga bazar UMKM. Untuk hadiah utama ada kulkas, kipas angin,kompor gas dan belasan hadiah lainnya,� terang Ketua Panitia MTC-Riau Pos Fun Walk Fitriadi Syam. Dalam kesempatan itu pula, Direktur Riau Pos Ahmad Dardiri sangat mendukung kegiatan yang diselenggarakan Riau Pos bersama rekan kerja mereka MTC. Hal ini sebagai tanda adanya hubungan kerja sama yang baik antara satu sama lain. “Alhamdulillah acara berlangsung meriah. Semoga ke depan acara bisa dapat berkelanjutan dan iven seperti ini akan lebih meriah lagi,� sambungnya. Hal yang senada juga disampaikan Head Manager MTC Zaidir, berkat kerjasama inilah iven antara Riau Pos dan MTC dalam rangka HUT ke-74 RI itu dapat terlaksana dengan melibatkan masyarakat sekitar. “Acara ini juga sebagai ajang silaturahmi warga pekanbaru, khususnya warga di Kecamatan Tampan,� imbuhnya. Selain itu, kegiatan ini juga sebagai informasi dan peresmian, sekaligus pemindahan Kampung Senggol. Yang semula berada di Jalan Balam Sakti, kini berpindah ke Komplek MTC Giant Jalan Manyar Sakti.(*1)
 �
Â?Â?Â? Â Â?
Â? † ‡  ™ ˜ Â’ ˜  š € ‚  Â?
� Œ †‡ ‡ �   ‡�
 ‡Â?  Â? ‡ € … ‚  ™ Â’Â? š  Â
 ‰
Â
 ‡ Œ € � � ‚ • ˆ   ‡ … � ƒ
Â?‹Â? Â
 �
 ‹‡ › € � �� ‚ …‡ ‡ � š � � … ‹ ‘ … ”
Â?Â?Â?
 �
Â? Â? Â? Â?
   �
€ ‚ ƒ „
… � †‡ �‡ � ˆ ‡ � ‰
Š  � ‡‹ †
 „ ‰‡ � € …‡ � Œ ‚ Ž † †  ‘
 �
 Â?‡  Â?’‡ “ Â? ÂŽ  „  ƒ   Â‡ Â? Â?  € ‡  ‚ ƒ
 ‰� ” € … • ‰ Œ €  – ‡ € € Ž € ‰‡ — € ‡ † € … €€  �  €‚ … ‘ € Ž Œ �
 ‚ Â
‚  ‡� ‚ ƒ
‚ ˜ … ” ‚  … � ‚ €
„ …‡Â?‡ Âœ ‚  ž  ˜ Â… “ Â? Â?  †—  Â&#x; ‡Â?
DEFIZAL/RIAU POS
SEMANGAT: Direktur Riau Pos Ahmad Dardiri (empat kiri), Camat Tampan Hj Liswarti (tiga kiri), dan Head Marketing Metropolitan City (MTC) Panam Zaidir Marza (dua kiri) foto bersama dengan para peserta fun walk yang bersemangat sebelum mengikuti jalan santai, Ahad (25/8/2019).
Dipanggil, Pengelola Grand Dragon dan New Paragon Mangkir Sambungan dari hal 17 penegak peraturan daerah (Perda) Kota Pekanbaru ini. Razia dan penertiban rutin dilakukan Satpol PP Kamis (22/8) malam hingga Jumat (23/8) dini hari lalu. Sebelum ke Grand Dragon yang terletak di basement Hotel New Hollywood Jalan Kuantan Raya serta New Paragon Pub and Ktv di Jalan Sultan Syarif Kasim, tim yang turun sudah menyasar arena gelanggang permainan (gelper) di Jalan Riau, Surya Citra Hotel (SCH) dan beberapa warung remang-remang di Jalan Arengka II serta Stadion Utama Riau. Di Grand Dragon, tim Satpol PP memeriksa berkas seperti surat-surat perizinan Dinas Perindustrian dan Perdagangan, Dinas Pariwisata, Dinas Kesehatan, dan Dinas Tenaga Kerja. Dari perizinan yang ditunjukkan, pengelola tak bisa memperlihatkan bukti pembayaran pajak. Kepala Satpol PP Kota Pekanbaru Agus Pramono akhir pekan kemarin mengatakan, pihaknya saat penertiban di dua tempat hiburan malam itu memanggil pengelola untuk diperiksa Jumat (23/8) pagi. Ini karena ada berkas perizinan yang tak bisa ditunjukkan. ‘’Tak ada (mereka, red) datang. Kami tak tahu apa alasannya. Kami masih tunggu itikad baik mereka,’’ ungkap Agus. Agus memastikan, pihaknya akan kembali mengirimkan surat panggilan pada pengelola dua tempat hiburan tersebut. Pihaknya, sebut Agus tak akan ragu mengambil langkah tegas jika pengelola membandel. ‘’Senin (hari ini, red) kami surati lagi. Kalau masih bandel sanksi tegas siap menanti,’’ singkatnya. Saat penertiban dilakukan di Grand Dragon, sempat terjadi keributan dan adu mulut antara Kasatpol PP Pekanbaru Agus Pramono dengan Kabid Pemberantasan BNNP Riau Kombes Pol Iwan Eka Putra. Saat ricuh, Kombes Iwan sempat melontarkan ancaman akan menembak Agus. Jumat dini hari saat keributan itu terjadi, belum diketahui apa agenda Iwan berada di Grand
Dragon. Belakangan, Kombes Iwan menyebut dirinya saat itu dalam rangka undercover (penyamaran) untuk menangkap bandar narkoba yang akan bertransaksi di sekitar tempat hiburan malam itu dengan barang bukti 5.000 butir pil ekstasi. Satpol PP dituding jadi penyebab kegagalan tersebut. Atas peristiwa keributan yang terjadi, Kepala BNNP Riau Untung Subagyo menegaskan pihaknya tidak akan meminta maaf. Dia beralasan kedua instansi sama-sama dalam rangka melaksanakan tugas. “Sebenarnya bukan permasalahan permintaan maafnya atau tidak. Seakan-akan kalau kami melakukan permintaan maaf ada perbuatan yang tidak betul,� ungkap Kepala BNNP Riau Brigjen Pol Untung Subagyo didampingi Kabid Pemberantasan Kombes Pol Iwan Eka Putra di hadapan sejumlah awak media, Sabtu (24/8). Karena menurut Untung, ketika peristwa tersebut terjadi antara BNNP Riau dan Satpol PP Pekanbaru sama-sama menjalankan tugas, namun berbeda kegiatan. Disampaikan Untung, pihaknya tengah melakukan penyelidikan untuk pengungkapan transaksi ekstasi 5.000 butir, sedangkan institusi penegak Peraturan Daerah (Perda) melakukan kegiatan penertiban.�Makanya saya katakan, permohonan maaf apa yang mesti saya sampaikan. Kita sama-sama menjalankan tugas. Kalau yang bersangkutan (Agus Pramono, red) ingin melakukan hal itu (memperpanjang) silakan saja, itu haknya. Nanti saya akan berkomunikasi dengan Wali Kota (Pekanbaru) terkait masalah ini,� imbuh jenderal bintang satu ini. Agus Pramono ketika dikonfirmasi terkait ini menyebut, dirinya tidak pernah menyatakan meminta agar Kepala BNNP Riau Untung Subagyo untuk meminta maaf pada dirinya. Dia hanya ingin ada koordinasi antara dia dan Untung pascaricuh di Grand Dragon Pub and Ktv, Jumat (23/8) dini hari. ‘’Tidak ada yang menyuruh
dia minta maaf. Saya kan mengatakan, sebaiknya kepala BNNP Riau itu berkoordinasi dengan saya, kan begitu. Ambil langkah yang baik ke depan. Kita sama-sama pemerintah. Tidak ada yang menang dan kalah dalam peristiwa itu. Lihat data fakta kejadian yang ada. Simpulkan, mana ambil yang terbaik. Bukan saling pembenaran,’’ kata Agus saat dikonfirmasi Riau Pos, Sabtu (24/8) melalui sambungan telepon. Jika Iwan menuding Satpol PP sebagai biang kegagalan BNNP menangkap pengedar dengan barang bukti narkoba jumlah besar, Agus menyebut itu sama saja menyalahkan. ‘’Kalau mengatakan gagal gara-gara satpol PP, itu namanya menyalahkan orang. Terus kalau dia gagal, kita mau nanya siapa? Sama orang yang transaksi ? Kan tidak mungkin. Tidak berhasil mungkin, jangan katakan gagal. Kalau dia beralasan silahkan, tapi jangan memojokkan orang. Gagal gara-gara Satpol PP (gagal, red), itu tidak baik,’’ tegasnya. Agus kemudian mempertanyakan hal yang sama. Ketika Satpol PP melakukan penertiban di Grand Dragon dan muncul Iwan yang saat itu mempertanyakan razia apa yang digelar dan apa kewenangan Satpol PP merazia Dragon. ‘’Kalau logikanya begitu, berarti saya gagal menjalankan tugas karena dihalang-halangi dia,’’ ucapnya. Grand Dragon dan New Paragon berada di bawah satu manajemen yang sama. Dua tempat hiburan malam ini belakangan jadi sorotan atas dugaan peredaran narkoba dan praktek prostitusi. Ada nya dugaan peredaran barang haram di dua tempat hiburan tersebut, disampaikan massa aksi dari Aliansi Keluarga Besar Pemuda Pancasila (AKB-PP) saat menggelar unjuk rasa di depan Mapolda Riau dan Kantor Wali Kota Pekanbaru, Selasa (20/8). Dalam aksi itu, mereka mendesak Kapolda Riau, Irjen Pol Widodo Eko Prihastopo dan Satpol PP PekanÂbaru menertibkan serta menutup kedua tempat hiburan malam itu.(ali)
Apalagi dipertontonkan pula oleh anggota masing-masing,� kata Roni. Dan memang, disampaikan Roni lagi, wilayah kerja BNN itu memang tempat hiburan, begitu juga Satpol PP juga punya tupoksi soal giat yang dilakukan semalam. “Harus saling memahami, dan menjaga komunikasi. Jangan sampai terjadi seperti lagi,� harapnya. Ia mengingatkan, sesama pejabat itu tidak perlu saling ngotot dan menunjukkan power-nya. “Tidak bisa begitu,’’ tegasnya. Sedangkan anggota DPRD Pekanbaru Aidil Amri mengapresiasi tindakan tegas yang dilakukan Pol PP Pekanbaru dalam bersikap, terhadap tupoksi yang dilakukan. “Kami minta Satpol PP harus tegas dalam penegakan perda. Jangan pandang bulu. Jika memang salah sesuai perda tindak tegas,� katanya. Ia menegaskan, kedua instansi yang terlibat perseteruan tersebut memiliki tugas dan wewenang masing-masing. “Kalau masalah pelanggaran hukum tentu gawe-nya Polri/ TNI. Akan tetapi, soal pelanggaran perda itu menjadi kewenangan Satpol PP. Jika terbukti salah sesuai aturan, tutup saja!� tegas politisi Demokrat ini. Aidil juga minta, giat penertiban seperti itu harus selalu dilakukan. Dan terhadap tempat hiburan yang melanggar aturan jangan segan-segan untuk dilakukan penertiban. “Asal tidak main belakang,
saya pikir semua tempat hiburan malam bisa patuh dengan Perda, tapi jika sudah ada yang menunggangi untuk kepentingan pribadi, saya tak yakin,� tambahnya. Sementara itu, Wali Kota Pekanbaru Dr Firdaus MT saat dikonfirmasi Riau Pos menegaskan bahwa evaluasi terhadap pejabatnya dalam persoalan apapun tentu bisa saja terjadi. Dan tidak ada yang tidak mungkin jika memang sudah dianggap tak mampu menjaga dan bermitra kepada seluruh kalangan dalam membangun Kota Pekanbaru. “Soal Agus Pramono bukan tidak mungkin untuk di ganti, semua mungkin saja terjadi,� ungkap Wako, kemarin. Persoalannya sekarang, meski sudah sering diisukan akan diganti, namun sampai hari ini belum diketahui mutasi itu kapan dilaksanakan Wako. “Sejauh ini kinerja Agus Pramono selama ini baik-baik saja. Lihat saja nanti,�ujarnya. Soal kisruh yang terjadi saat ini, Wako pun ikut angkat bicara, dan berharap ke depan tidak terjadi lagi. “Mesti mawas diri, Saya lihat ini miss komunikasi. Semestinya keduanya bisa memberikan contoh yang baik,�kata Wako. Disebutkan Wako juga, Kepala Satpol PP itu kan tugas dia melaksanakan penertiban di tempat hiburan. “Harus saling introspeksi dirilah. Mereka sama-sama melakukan tugas, Mestinya saling koordinasi BNNP dan Satpol PP supaya tidak terjadi mis lagi,� tegas Wako.(yls)
1.000 Ton Sampah untuk Energi Listrik Sambungan dari hal 17 pengolah air minum. ‘’Produk mereka bisa mengolah air menjadi air siap minum. Jadi dengan teknologi yang mereka bawa ditambah minat mereka yang tinggi, kami yakin kerja sama ini bisa terwujud,’’ imbuhnya. Wako mengungkapkan, banyak manfaat yang bisa didapat Pemko jika kerja sama itu terwujud. Di antaranya, Pekanbaru tak harus membangun atau menambah jumlah tempat pembuangan akhir (TPA) sampah. ‘’Intinya, ini salah satu upaya menyelesaikan persoalan sampah di Indonesia khususnya di Kota
Pekanbaru. Jadi ini merupakan momentum yang baik bagi kita,’’ urainya. Disampaikannya, melalui kebijakan pemerintah pusat dalam hal pengelolaan sampah menjadi energi listrik, pemerintah daerah dibolehkan memberi tipping fee atau biaya pengelolaan sampah yang dibayarkan pemerintah kepada investor. ‘’Hanya saja belum ada penegasan apakah akan dibantu sepenuhnya melalui APBN atau diserahkan ke daerah,’’ tuturnya. Jika nantinya dibebankan melalui APBD, Wako menyebut nantinya pemko tinggal mengalihkan biaya operasional TPA sebagai tipping fee.(ali)
Jam Tangan Baru Sambungan dari hal 17 ke lokasi kurang lebih satu jam perjalanan. Namun ternyata sesampainya di wilayah tersebut, mereka tersasar hingga masuk ke daerah perkebunan sawit. Setelah menghabiskan waktu lebih kurang setengah jam tersesat. Akhirnya, mereka sampai ke tempat pesta tersebut. “Kayanya kita enggak bisa lama lah. Buru-buru harus balik ke Pekanbaru. Kalau enggak bisa kemalaman nyampe ntar,� ujar Dyah. “Iya, tapi kita Salat Ashar dulu ya,� seru Siti. Karena mengejar waktu agar tidak berada di perkebunan
sawit pada malam hari, kedua sahabat karib itu dengan tergesa-gesa menyelesaikan salatnya dan segera melanjutkan perjalanan. Sesampainya di Jalan Garuda Sakti, Siti baru menyadari ia tak lagi menggunakan jam tangannya. Kemudian, ia langsung melampiaskan amarah kepada temannya tersebut. “Alamaak, aku ingetin kamu jangan sampai kacamata ketinggalan, eh, malah jam tangan baru aku yang ketinggalan di kampung orang. Mau balek ambil, sudah mau nyampe rumah pula,â€? keluhnya. “Kayaknya itu karena kamu kurang sedekah,â€? seru temannya nyengir. Alamaaak! (*1)Â
METROPOLIS Riau Pos
l
SENIN, 26 AGUSTUS 2019 l HALAMAN 24
Dua Penjambret Kelas Kakap Ditangkap Laporan MUSLIM NURDIN, Kota
*3/MIRSHAL/RIAU POS
DIAMANKAN: Barang bukti dari tersangka penjambret Ra dan Ib yang diamankan di Polsek Sukajadi, Ahad (25/8/2019).
SETELAH mengamankan lima jambret yang banyak catatan hitam kini penjambret kembali diamankan aparat Polsek Sukajadi. Catatan hitam dua tersangka jambret hampir berada di seluruh Polsek di Pekanbaru. Menurut Kapolsek Sukajadi Kompol Zulfa Renaldo melalui Kanit Reskrim Iptu Abdul Halim, Ahad (25/8), tersangka diamankan di Wisma Unedo, Jalan Cempedak, Kota Pekanbaru. Kedua tersangka yaitu Ra (19) dan Ib (17). Kronologi kejadian katanya, Sabtu (17/8) sekitar pukul 09.30 WIB, pelapor Tri Wulandari yang tinggal di Jalan Tamtama sedang berjalan kaki, tiba-tiba datang dua orang laki-laki yang tidak dikenal dari arah belakang samping kanan dengan mengendarai sepeda motor metik langsung menarik tas miliknya yang pada saat itu tas tersebut disandang. Adapun tas itu berisikan 1 unit Hp merek Oppo A7 warna gold. Kerugian material Rp3 juta. Sementara untuk kronologi penangkapan, Kamis (22/8) sekitar pukul 16.30 WIB. Tim Opsnal Reskrim Polsek Sukajadi melakukan penyelidikan untuk mencari keberadaan tersangka. Kemudian sekitar Pukul 17.00 WIB berdasarkan informasi masyarakat bahwa keberadaan tersangka sedang berada di Wisma Unedo, Jalan Cempedak. Selanjutnya Tim Opsnal Reskrim Polsek Sukajadi melakukan penangkapan terhadap kedua ter-
sangka di dalam Kamar Lalu di wilayah hu14. Lalu kepada kedua kum Polsek Tampan tersangka yang bernaberada di Jalan Delima Ra dan Ib dibawa ke ma tikungan S bb hp Kantor Polsek Sukajadi Oppo, Jalan Delima bb untuk dilakukan proses hp Oppo F1 dan Jalan penyidikan. Srikandi bb hp vivo Y71. Barang bukti yang Lebih lanjut di wildiamankan bersama kum Polsek Bukit Raya tersangka satu lembar yaitu di Jalan Tuanku STNK sepeda motor AWALUDDIN Tambusai sebelum SKS merek Honda Beat war- SYAM bb hp Oppo F7, Jalan na biru hitam BM 3499 Tuanku Tambusai dekat AAQ atas nama Mila. simpang Terubuk bb hp Samsung Hasil pengakuan tersangka Ra J3, Jalan Arengka / Jalan Bakti dan Ib telah melakukan tindak depan Indomaret bb hp Oppo pidana jambret di beberapa tem- F1 dan Jalan Arifin Ahmad bb hp pat antara lain, wilayah hukum Samsung J1 Mini. Sukajadi Jalan Kamboja, barang Di wilkum Polsek Payung Sekaki bukti (bb) Hp Xiaomi 4A. Di jalan di Jalan Durian / Jalan Serayu bb hp Lily bb hp Oppo (LP 351 / 2019), Di Samsung A5. Lalu Wilkum Polsek Jalan Semangka bb hp Samsung, Tenayan Raya antara lain di Jalan Jalan Kenanga bb pp Xiaomi 5A, Badak bb dompet, Jalan Badak bb hp Jalan Rajawali bb hp Oppo F1 (LP oppo A37 dan Jalan Badak Vivo Y5. Terakhir di wilkum Polsek Lima 325 / 2019), Jalan Dahlia bb hp Xiomio, Jalan Nangka dekat Pasar Puluh yaitu di Jalan Kuantan Kodim bb hp Samsung, Jalan Me- depan Hotel Holywood bb Vivo lati bb hp Oppo, Jalan A yani dekat dan Jalan Sudirman depan Hotel apolo bb hp Samsung J5 Prime, Pangeran bb hp Iphone 6. Penjambret Pakai Sistem Jalan Ababil depan SPBU bb domPatroli pet (Rp157 ribu), Jalan Rajawali Maraknya aksi kriminan jamdepan RM Rajawali bb dompet (Rp1.250.000), Jalan Melur bb bret di Pekanbaru terutama yang gelang emas, Jalan Nenas bb hp menimpa kaum hawa dikarenaXiaomio Redmi 2 ( LP 347 / 2019.) kan masih adanya yang mengenadan Jalan Pepaya bb hp oppo A3 ( kan tas secara selempang maupun perhiasan yang mencolok. LP 340 / 2.19). “Kaum hawa yang masih mengKemudian di wilayah hukum Kota yaitu Jalan A yani dekat Apol- gunakan tas secara selempang lo bb hp Samsung J5 Prime, Jalan dan memakai perhiasan menTengku Umar bb hp Samsung J7, colok kiranya tidak mengenakan Jalan Gatot subroto dekat hotel CS seperti itu lagi. Terkhusus bagi Bidadari bb hp Samsung Galaxy pengendara sepeda motor, karena Duos dan Jalan Sudirman dekat hal itu akan memicu kesempatan bagi para penjambret,” sebut Polda bb hp Samsung Duos
Kasat Reskrim Polresta Pekanbaru AKP Awaluddin Syam, Ahad (25/8/2019). Dalam proses mencegah aksi jambret bisa dilakukan dengan hal tersebut. Sehingga dapat memperlambat aksi tindak pidana. “Lebih lanjut, para penjambret memakai sistem hunting atau patroli. Jika ada kesempatan mereka akan langsung beraksi,” ucapnya. Sebab, kejadian itu terjadi karena kesempatan. Pun katanya jika pulang larut malam agar tidak melintas di jalan yang sepi, minimal meminta bantuan teman mengantar atau pun kerabat untuk menjemput. Tercatat selama Agustus 2019, terdapat aksi jambret di sejumlah polsek. Sebanyak sembilan jambret dengan tahanan merata residivis yang berada di Polsek Sukajadi dan Payung Sekaki. Polsek Sukajadi terdapat lima kasus jambret. Para tersangka Ir (lima kali jambret) ditangkap dan diamankan, 2 Agustus serta Re (lima kali jambret) dan Ro (tiga kali jambret) ditangkap, 4 Agustus, Di (tujuh kali jambret) ditangkap 13 Agustus, DF satu kali jambret pada 18 Agustus. Kemudian Polsek Payung Sekaki, dua kasus jambret dan satu curanmor. Para tersangka SA merupakan residevis, tujuh kali jambret dan satu curanmor ditangkap, 6 Agustus lalu. Dan RN satu kali jambret lakukan curas, 10 Agustus. Polsek Bukit Raya tersangka AA tahanan dari Kelas III B Rumbai, satu kali jambret, 17 Agustus. Polsek Tenayan Raya tersangka AH jambret gelang emas.(*3/ade)
Lagi, Warga Ditemukan Gantung Diri
Sempat Tinggalkan Pesan Warga kembali dikejutkan dengan ditemukannya mayat yang gantung diri. Setelah beberapa waktu lalu insiden bunuh diri terjadi pada sang pendidik wanita di Tampan, kini kejadian terulang terjadi di Jalan Karya Permai, Nomor 76, RT 03 Rw 16, Kelurahan Simpang Tiga, Kecamatan Bukit Raya, Kota Pekanbaru. Laporan MUSLIM NURDIN, Kota DUA kejadian itu yang membedakan adalah pertama, bunuh diri di dalam kamar kos pada Sabtu (17/8). Sementara yang kedua, terjadi di belakang rumah dengan untaian tali berwarna biru diikat pada plafon rumahnya tepatnya, Jumat (23/8) pukul 21.00 WIB. Kapolsek Bukit Raya Kompol Bainar membenarkan perkara itu, Ahad (24/8). Menurutnya, kejadian itu dikarenakan sang suami menikah lagi, namun para anak tidak setuju. Sehingga terjadi cek cok setiap harinya. “Sebelum meninggal korban yang bernama Niswan (62) itu menulis pesan terakhirnya di sebuah lembaran kertas yang diletak di atas televisi. Pesan itu bertuliskan Maafkan Papa ya ma? Biar senang hati kau Yen. Tulisan itu dengan huruf kapital,” jelasnya pada Riau Pos kemarin. Lebih lanjut kejadian itu diketahui ketika istri Yuslinar beserta Teguh dan Anggia pulang dari luar. Kemudian, mereka masuk rumah. Anaknya yang bernama Anggia pun memanggil-manggil sang ayah dengan sebutan Papa. Anggia yang penasaran karena tak ada jawaban pun mencarinya. Sebab motor sang ayah ada di
REDAKTUR: ADE CHANDRA
POLSEK BUKIT RAYA FOR RIAU POS
TINGGALKAN PESAN: Sebuah kertas yang diduga pesan terakhir korban bunuh diri yang diletak di atas televisi, Jumat (23/8/2019).
dalam rumah. Yuslinar pun turut mencari ke kamar dan ternyata tidak ada. Begitu pula dengan Teguh yang mencari ke belakang rumah. “Teguh langsung terkejut. Begitu membuka pintu belakang dan mendapati ayahnga tergantung di plafon rumahnya,” imbuhnya. Teguh melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Bukit Raya. Dengan adanya Laporan tersebut selanjutnya Quick Respon piket
Reskrim dan piket Kspkt langsung melakukan cek TKP . Dan memang benar kejadian tersebut. “Untuk analisa awal tidak ada tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban, selanjutnya korban langsung dibawa ke Rumah Sakit Bahayangkara untuk dilakukan visum et repertum,” terangnya. Keluarga korban pun katanya sudah mengambil jenazah di pagi menjelang siang untul segera dimakamkan. (*3/ade)
TATA LETAK: KATON SUNGKOWO