@mediaindonesia
MINGGU, 09 07 2017
Aroma Busuk Arena Asian Games https://shar.es/1BFAaS
NO. 13168/ TAHUN KE-47 24 HALAMAN
@mediaindonesia
Komputer Tetap Pintar Sekalipun tanpa Internet http://bit.ly/2uUFvIU
Rp4.000/eks
(di luar P. Jawa + ongkos kirim)
Rp89.000/bulan
(di luar P. Jawa + ongkos kirim)
@mediaindonesia
Kapolda Bali Ancam Sikat Ormas Perusuh https://shar.es/1BFxMy
E-mail: cs@mediaindonesia.com
www.mediaindonesia.com Customer Service:
(021) 5821303 Pemasangan Iklan:
(021) 5812113 & 5801480
TERORISME
Tukang Bakso Rakit Bom Panci BOM panci kembali meledak di Bandung, Jawa Barat. Kali ini bom panci meledak di sebuah rumah kontrakan di Kampung Kubang Bereum RT 7/RW 11 Kelurahan Sekejati, Kecamatan Buah Batu, Kota Bandung, kemarin. Bom meledak saat penghuni kontrakan, Agus Wiguna, 22, sedang berjualan bakso goreng di wilayah Cidurian, Bandung. “Sudah diamankan sekarang ada di Polrestabes Bandung,” kata Kabid Humas Polda Jabar, Kombes Yusri Yunus saat dihubungi kemarin. Menurut Yunus, Agus memiliki kemampuan merakit bom dari internet. Bom rencananya akan diledakkan di tiga tempat, yakni Kafe Bali di Jalan Braga, Rumah Makan Celengan di Astana Anyar, dan Gereja Buah Batu pada 16 Juli mendatang. “Dia beralasan ingin meledakkan bom untuk jihad,” kata Yunus. Tim Gegana Polda Jabar tadi malam melakukan olah tempat kejadian perkara dan memasang garis polisi di sekitar lokasi ledakan. Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri Rikwanto menjelaskan bahwa material yang digunakan dari bom rakitan tersebut, yaitu paku tujuh sentimeter, benang, dan panci yang dibeli di pasar Caringin, Bandung. Menurut Rikwanto, bom yang dibungkus dalam tas ransel tersebut rencananya akan diletakkan dalam tong sampah di sekitar lokasi target. Bom akan diledakkan dengan menggunakan benang yang sengaja dibentangkan. “Saat benang tersandung kaki, bom meledak,” ungkapnya. Sebelumnya, bom panci meledak di Taman Pandawa, Jalan Arjuna, Kelurahan Arjuna, Kecamatan Cicendo, Kota Bandung, pada 27 Februari 2017. Terpisah, Toni Rianda, 24, warga Jalan Sembilang, Pekanbaru, Riau, ditangkap Kepolisian Daerah Sumatra Selatan karena terduga menjadi simpatisan IS. Penangkapan yang dilakukan di Gelumbang, Muara Enim, itu berawal dari informasi yang diterima Polda Sumsel atas kata-kata yang diunggah Toni di media sosial miliknya. “Pria berinisial TR ini banyak mem-posting yang intinya tentang IS,” kata Kapolda Sumsel, Irjen Agung Budi Maryoto, di Kantor Polda Sumsel, kemarin. (Sru/BU/DW/X-4)
J U J U R
Dalam pertemuan bilateral, Jokowi mendesak anggota G-20 meningkatkan nilai perdagangan.
B E R S U A R A
G-20 Komit Perangi Proteksionisme
ANASTASIA ARVIRIANTY
anastasia@mediaindonesia.com
P
ARA kepala negara anggota G-20 dalam konferensi tingkat tinggi, yang berakhir kemarin di Hamburg, Jerman, sepakat untuk bersama-sama memerangi proteksionisme. Keputusan itu dicapai di tengah sikap keras kepala AS yang masih ingin berbuat lebih banyak untuk melindungi perusahaan domestik mereka dari persaingan luar negeri melalui kebijakan America First. “Kini bagaimana negara-negara G-20 mewujudkan keseimbangan dan mekanisme perdagangan yang saling menguntungkan,” kata pejabat di Sekretariat KTT G-20, kemarin. Presiden RI Joko Widodo dalam pertemuan dengan Presiden AS Donald Trump di Ruang Hamburg Messe Und Congress, menurut Juru Bicara Kementerian Luar Negeri Arrmanatha Nasir, menekankan pentingnya kerja sama ekonomi lebih terbuka dan penanggulangan terorisme di antara anggota G-20. “Saya ingin menyampaikan salam dari jutaan penggemar Anda di Indonesia,” ujar Jokowi mencairkan suasana di awal pembicaraannya dengan Trump. “Kami peduli terhadap ekspor minyak sawit ke AS untuk kebutuhan biodiesel. Indonesia pun mengimpor kedelai dalam jumlah besar. Oleh karena itu, kita harus meningkatkan perdagangan bilateral yang saling menguntungkan. Kini perdagangan Indonesia dengan AS sangat bervariasi, mulai minyak sawit, kedelai, hingga pesawat terbang,” lanjut Jokowi. Bahkan, ketika berjumpa Perdana Menteri Belanda Mark Rutte, Joko wi pun me nd esak N eg er i Kincir Angin itu ikut membantu membukakan pintu ekspor minyak sawit dari Indonesia ke kawasan Eropa. Tidak lupa Jokowi merujuk Kesepakatan Kemitraan Ekonomi Komprehensif Indonesia-Uni Eropa yang banyak membantu pengembangan kerja sama ekonomi RI-Belanda. Dalam pertemuan Jokowi dengan Perdana Menteri Australia Malcolm Turnbull, kedua kepala pemerintahan sepakat meningkatkan kerja sama perdagangan melalui mekanisme Indonesia-Australia Comprehensive Economic Partnership Agreement tahun ini selain kerja sama penanggulangan terorisme. Pun pertemuan dengan Perdana Menteri Spanyol Mariano Rajoy Brey, Perdana Menteri Norwegia Erna Solberg, dan Presiden Korea Selatan Moon Jae-in, Jokowi optimistis ketiga negara itu menyetujui peningkatan nilai perdagangan dengan Indonesia. Terkait komitmen Agenda 2030 di antara negara-negara G-20, yakni pelaksanaan pembangunan berkelanjutan dan transisi energi, Jokowi menyampaikan Indonesia sudah
@mediaindonesia
@mediaindonesia
Media Indonesia
Durna membuat kurikulum full day (sehari penuh). Dari pagi hingga siang diisi pelajaran berbagai ilmu dan praktik. Pada sore harinya, diajarkan ilmu perilaku dan kepribadian.” Pigura | Hlm 10
Sipir LP Narkotika Palembang Diperiksa Kementerian Hukum dan HAM Sumsel menonaktifkan Sofuan, kepala pos pengamanan LP, karena dinilai arogan dalam bertugas. Selekta | Hlm 2
Keragaman Membuat Indonesia Kuat Wakil Presiden Jusuf Kalla berpesan perbedaan jangan justru membawa perpecahan. Persatuan dan kesatuan merupakan harga mati NKRI yang harus dijaga bersama. Politik | Hlm 3
Subsidi Listrik untuk Keadilan Pemerintah tidak menaikkan tarif listrik, tetapi mewujudkan kebijakan subsidi tepat sasaran. Umum | Hlm 4 AFP/SAUL LOEB
JOKOWI BERTEMU DENGAN TRUMP: Presiden Joko Widodo berbicara dengan Presiden Amerika Serikat Donald Trump dalam pertemuan bilateral di sela-sela Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G-20 di Hamburg, Jerman, kemarin.
DUTA
menempuh langkah antisipasi dengan memperpanjang moratorium pembukaan lahan baru. Ketika menanggapi upaya Indonesia dalam KTT G-20 tersebut, pengamat ekonomi Joshua Pardede mengapresiasi konsistensi Indonesia mempromosikan situasi politik dan
ekonomi dalam negeri yang stabil dan kondusif untuk menarik investor dari negara-negara G-20. “G-20 harus dimanfaatkan untuk mempererat hubungan bilateral agar nilai perdagangan kita tidak anjlok. Kalau nanti kebijakan proteksionisme AS diterapkan, kita bisa
Garuda Asia Maksimalkan Stamina
Jokowi Bahas... | Hlm 2
Yuliandre Darwis Ketua KPI Pusat Wawancara | Hlm 5
Sepak Bola | Hlm 7
JEDA
Bakteri Gonorae kian Resisten
Menang Banyak lewat Ekoturisme FOTO Obama sekeluarga kala berjalan-jalan di persawahan Jatiluwih, Bali, menjadi salah satu kenangan ikonis tentang liburan keluarga itu di Indonesia, bulan lalu. Ketika mereka juga berkunjung ke Bumi Langit di Imogiri, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), ada kesan kuat tentang wisata yang disukai. Mantan keluarga nomor satu
mengoptimalkan kerja sama dengan negara lain. Untuk mencapai target pertumbuhan ekonomi 5,2%-5,6%, kita butuh dorongan investasi ke sektor riil,” tandas Joshua. (Pol/Pra/ AFP/Ant/X-3)
“Pekerjaan KPI tidak hanya melakukan sebuah pemberhentian, tetapi juga pembinaan. Kita bertanggung jawab untuk itu. Jadi, setiap kesalahan kita juga bertanggung jawab.”
Dalam laga pertama penyisihan grup melawan Myanmar, pelatih timnas U-16 Fakhri Husaini menyatakan para pemainnya berada dalam kondisi bagus dan siap tempur.
SELA
PENELITIAN terbaru WHO di 77 negara menunjukkan resistensi bakteri gonorae terhadap antibiotik semakin menyebar luas. Peneliti WHO, Teodora Wi, mengatakan ada tiga kasus penularan gonorae di Jepang, Prancis, dan Spanyol yang benar-benar tidak dapat CAKSONO diobati. “Hal ini sungguh mengkhawatirkan. Sebagian besar infeksi gonorae menjangkiti banyak warga di negara-negara miskin, yanga resistensi lebih sulit dideteksi,” kata Teodora. Menurut WHO, di banyak negara penyebaran bakteri gonorae terjadi lewat perilaku seks bebas yang mengabaikan penggunaan kondom. Selain menginfeksi alat kelamin, gonorae juga dapat menyebar melalui rektum dan tenggorokan. (BBC/Arv/X-3)
Harian Umum Media Indonesia
Amerika Serikat itu memilih wisata yang menghargai alam, budaya, dan masyarakat lokal atau biasa disebut sebagai ekoturisme. Minat serupa keluarga Obama itu nyatanya juga marak terlihat di beberapa tempat ekoturisme di Nusantara. Di persawahan Kedewatan, di Ubud, turis berambut pirang turun ke sawah untuk menanam padi bersama dengan petani. Hal
mirip juga terlihat di sebuah lahan perkebunan organik di Kelurahan Temas, Kota Batu, Jawa Timur. Antusiasme wisatawan mancanegara (wisman) ini sekaligus menunjukkan potensi ekoturisme Indonesia. Direktur Eksekutif Indonesia Ecotourism Network Ary Suhandi, Selasa (4/7), mengungkapkan ekoturisme pantas digarap dengan serius karena sesungguhnya tidak hanya unggul dalam sisi lingkungan, tetapi juga ekonomi. “Lama tinggal turis (ekoturisme) lebih tinggi dan rata-rata pengeluaran per hari lebih tinggi daripada wisata konvensional. Skala menengah hingga tinggi bisa menghabiskan US$100-US$300 per hari,” jelas Ary. Potensi ekonomi ekoturisme juga
sudah lama disadari dunia. Surveisurvei organisasi turisme menunjukkan kecenderungan wisatawan pada kepedulian lingkungan. Survei Global Trip Advisor pada 2013 menyebutkan 79% responden menginginkan para penyedia akomodasi melakukan manajemen lingkungan yang lestari. Karena itu, Ary berpendapat sudah saatnya ekoturisme benar-benar digarap secara serius. Terlebih, ketika pemerintah memasukkan pariwisata ke dalam lima sektor prioritas pembangunan 2017, semestinya ekoturisme masuk di dalamnya. Dengan begitu, ekoturisme dapat menjadi andalan pariwisata Indonesia. (Rio/AT/BN/M-3) Konservasi yang... | Hlm 6
MENGGUNAKAN KERTAS DAUR ULANG