Media indonesia 12 08 2017 12082017041642

Page 1

SABTU, 12 08 2017 NO. 13202/ TAHUN KE-48 24 HALAMAN Rp4.000/eks

(di luar P. Jawa + ongkos kirim)

Rp89.000/bulan

(di luar P. Jawa + ongkos kirim) E-mail: cs@mediaindonesia.com

www.mediaindonesia.com Hotline:

0811 123 7979 Customer Service:

(021) 5821303 Pemasangan Iklan:

J U J U R

(021) 5812113 & 5801480

B E R S U A R A

Harian Umum Media Indonesia

@mediaindonesia

@mediaindonesia

Media Indonesia

DISKUSI

Pilpres 2019 Kembali ke Pertarungan Lama

MI/PANCA SYURKANI

KEMBALI DUKUNG JOKOWI: Presiden Joko Widodo menyanyikan Pancasila Rumah Kita bersama para pendukungnya saat Silaturahim Nasional (Silatnas) II Pendukung Setia Jokowi 2017 di Kemayoran, Jakarta, kemarin. Silatnas yang diikuti sekitar 10 ribu orang dari 100 organisasi relawan pendukung Jokowi, mendeklarasikan dukungan kepada Jokowi untuk kembali memimpin Indonesia di periode 2019-2024. Presiden Minta ... | Hlm 3

PEMILIHAN Presiden 2019 mungkin akan mengulang peta persaingan dan pola-pola yang terjadi di Pilpres 2014. Rivalitas pun dikhawatirkan bakal tetap kental dengan aroma primordial. Menurut peneliti senior CSIS J Kristiadi, saat ini peta politik dan koalisi parpol nanti sudah tergambar. Partai Gerindra, Partai Keadilan Sejahtera, dan Partai Demokrat mulai menjalin komunikasi, sedangkan beberapa partai pendukung pemerintah sudah memantapkan pilihan untuk kembali mengusung Jokowi pada Pilpres 2019. “Berarti kita kembali pada pertarungan lama. Di pertarungan lama, kalau tidak ada kekuatan media yang menetralisasi, itu menjadi kekuatan berbau primordial,” ujar Kristiadi dalam diskusi bertema Menuju tiga tahun pemerintahan Jokowi-JK: Pergeseran dukungan partai dan peta kontestasi calon presiden 2019 di Jakarta, kemarin. Ia menjelaskan, rakyat sebagai pemilih hanya dianggap data dan angka sehingga kemenangan meru pakan harga mutlak. Kristiadi

mencontohkan, dalam Pemilu 2014, masyarakat disuguhi perang opini negatif dari simpatisan serta pendukung Joko Widodo ataupun Prabowo Subianto. “Inti dari pemilu sebetulnya bukan untuk menentukan siapa yang menjadi pemenang dan siapa yang jadi pemimpin. Masyarakat sebagai pemilih berhak mendapatkan pendidikan politik,’’ kata Kristiadi. Pada kesempatan itu, Ketua Lingkar Madani, Ray Rangkuti, memprediksi Pilpres 2019 akan diikuti dua pasangan. Ia menyarankan Prabowo untuk tidak lagi mencalonkan diri sebagai presiden mengingat elektabilitasnya mentok di 35%. Jika melihat cara berpolitik Prabowo, menurut Ray, tidak tertutup kemungkinan yang bersangkutan akan legawa untuk tak maju lagi dalam kontestasi. “Ada kesan bahwa Prabowo terlihat lebih mementingkan kekompakan. Artinya, jika semakin menguat suara kelompoknya untuk tidak mencalonkan Prabowo, ini bisa jadi pilihan Pak Prabowo akan legowo tidak dicalonkan,” tandas Ray. (Nov/X-8)

ICW Febri Hendri saat dihubungi tadi malam. Menurut Febri, Johannes merupakan salah satu saksi kuat untuk membuktikan sejumlah aliran dana kepada pihak tertentu. “Dengan kematian Marliem, tentu KPK harus

mencari dan mengandalkan bukti lainnya guna menyelesaikan kasus KTP-E.” Namun, Febri berkeyakinan bahwa KPK tetap akan bisa menyelesaikan kasus KTP-E meski dengan bukti lainnya. (Hym/Dro/X-6)

Kasus KTP-E Berlanjut Tewasnya saksi kunci Johannes Marliem tidak menghalangi KPK untuk terus menuntaskan kasus korupsi KTP-E. GOLDA EKSA

golda@mediaindonesia.com

T

EWASNYA Johannes Marliem, salah satu saksi kunci dalam kasus korupsi pengadaan KTP-E di Amerika Serikat, tidak memengaruhi jalannya penyidikan kasus tersebut. Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menyatakan tetap akan melanjutkan penyidikan perkara korupsi KTP-E. “Kami punya bukti kuat, penyidikan terus berjalan. Kematian yang bersangkutan itu domain aparat

penegak hukum di sana,” tegas juru bicara KPK Febri Diansyah di Jakarta, kemarin. Meskipun belum mengetahui detail informasi mengenai penyebab kematian saksi tersebut, Febri membenarkan informasi perihal kematian Johannes Marliem, di Amerika Serikat. Johannes dilaporkan tewas dengan luka tembak di kediamannya di kawasan Beverly Grove, Los Angeles, AS. Johannes merupakan Direktur Biomorf Lone LLC, Amerika Serikat, perusahaan yang menyediakan layanan teknologi biometrik. Johannes sebelumnya mengaku memiliki rekaman pertemuan dengan para perancang proyek KTP-E, termasuk Ketua DPR Setya Novanto. Walhasil, keberadaannya pun dianggap sangat vital guna mengungkap kasus tersebut (lihat grafik). Stasiun televisi CBS Los Angeles, dalam siarannya, kemarin, melaporkan seorang pria (diduga Jo-

hannes Marliem) bersenjata yang membarikade dirinya sendiri di dalam rumah di daerah Beverly Grove ditemukan tewas Kamis (10/8) pagi dengan luka tembak. Berdasarkan laporan stasiun televisi tersebut, ia menembak dirinya sendiri. Kejadian dimulai sekitar pukul 17.00 di Blok 600 N Edinburgh Ave. Sebelum insiden, pada Rabu (9/8) malam, sebuah panggilan dinyatakan masuk ke pihak FBI atau LAPD. Informasi itu belum dikonfirmasi. Pihak berwenang tiba di tempat kediaman Johannes, dengan seorang anak dan seorang perempuan berada di dalam bersama pria itu. Pihak berwenang khawatir dia melengkapi diri dengan senjata sehingga mereka memulai proses negosiasi. Dilaporkan, seorang perempuan dan seorang anak mungkin ditahan tersangka. Keduanya berhasil meninggalkan bangunan sekitar 07.30 waktu setempat. Tersangka dikatakan ditemukan tewas sekitar pukul

02.00 Kamis atau kemarin (WIB). Saat menanggapi tewasnya Johannes Marliem, Wakil Ketua Pansus Hak Angket KPK T Taufiqulhadi meminta agar kematian Johannes tidak dilihat dengan kacamata spekulatif. “Kita harus menunggu kepastian apakah dia meninggal karena sakit, bunuh diri, atau hal-hal yang lain. Jangan terlalu dini menyimpulkan bahwa kematian tersebut terkait dengan kasus dugaan korupsi yang terjadi di Tanah Air.”

Perlunya perlindungan Indonesia Corruption Watch (ICW) berharap perlunya perlindungan yang lebih baik bagi para saksi dan pelapor dari kasus-kasus korupsi. “ICW memandang adanya dugaan menghalangi penyidikan kasus korupsi KTP-E oleh KPK, terutama pada upaya menjerat para penerima aliran dana dari kasus KTP-E,” ungkap Koordinator Divisi Investigasi

Kasus First Travel harus menjadi pelajaran bagi rakyat untuk mengedepankan akal sehat setiap kali berurusan dengan kegiatan keuangan.”

RUU Terorisme Lamban Teroris Tertawa

Warga Muluskan Rasywah Dana Desa

Golkar belum Resmi Usung Dedi Mulyadi

Penindakan terhadap aksi terorisme tidak bisa berdasarkan KUHP, tetapi dengan undang-undang khusus.

Keterlibatan aktif masyarakat merupakan salah satu instrumen pengawasan paling efektif untuk memantau dana desa.

Peta pertarungan politik di Jawa Barat menarik dicermati karena sejumlah nama cagub mulai mengerucut.

Editorial | Hlm 2

Selekta | Hlm 2

Hukum | Hlm 4

Regional | Hlm 9

“Indonesia juga menyampaikan harapan kiranya peraturan bersama (share regulation) dapat diterapkan, baik bagi pekerja maupun bagi majikan.” Retno Marsudi Menteri Luar Negeri RI Internasional | Hlm 10 DUTA

Sektor Maritim dan Political Will untuk N-219 SELA

Vitamin B3 Cegah Keguguran SEBUAH penelitian menunjukkan bahwa mengonsumsi vitamin B3 dapat mencegah keguguran dan cacat lahir. Peneliti dari Victor Chang Institute, Australia, menyebutkan banyak keguguran dan cacat lahir yang disebabkan kurangnya molekul nicotinamide adenine dinucleotide (NAD). NAD biasanya terbentuk di tubuh dari makanan sehat yang meliputi telur, keju, salmon, kalkun, kacangDUTA kacangan, dan biji-bijian, tetapi juga didapatkan dengan mengonsumsi suplemen vitamin B3. Peneliti utama Profesor Sally Dunwoodie mengatakan ini pertama kalinya NAD dikaitkan dengan keguguran dan cacat lahir. “Kami telah menemukan penyebab baru cacat lahir dan cara untuk mengobatinya juga,” katanya. (BBC/ Hym/X-10)

Tuntutan akan pentingnya penguasaan iptek untuk transportasi udara dalam konteks maritim kontinental diisyaratkan Presiden Soekarno dalam pidatonya di Hari Penerbangan Nasional 9 April 1962.

Opini | Hlm 6

SAFE HOUSE KPK

Rumah Aman Beraroma Sekap

J

IKA dilihat dari luar, safe house (rumah aman) Komisi Pemberantasan Korupsi tampak seperti rumah tinggal pada umumnya. Lokasinya di pinggir jalan yang mudah terlihat oleh warga yang melintas di Jalan TPA, RT 3/RW 3, Kelurahan/Kecamatan Cipayung, Depok, Jawa Barat. Pagar depan rumah dipasangi pelat fiber berwarga hitam dan tingginya mencapai atap sehingga penampakan teras rumah tidak tampak dari luar. Namun, ada lubang di pelat fiber itu sehingga penampakan teras rumah bisa dipantau. Beberapa bagian teras rumah tertutup debu dan sarang laba-laba. Beberapa fitting lampu tidak terpasang, hanya lampu di bagian teras rumah yang menyala. Kondisi itu semakin

mengesankan bahwa rumah itu sudah cukup lama tidak dihuni. Pansus Angket KPK, kemarin, berkunjung ke salah satu bekas rumah aman KPK tersebut. Mencuatnya persoalan rumah aman itu bermula saat pansus mendengar kesaksian Niko Panji Tirtayasa dalam rapat pansus. Niko merupakan saksi kasus korupsi yang menjerat mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Akil Mochtar. Dalam kesaksiannya Niko menyebut rumah aman KPK itu sebagai rumah sekap karena kondisinya dianggap tak layak. “Kami melihat fakta-fakta dan ternyata berkesesuaian bahwa beliau (Niko) merasa seperti berada di rumah sekap,” ujar Wakil Ketua Pansus Masinton Pasaribu seusai berkunjung ke rumah aman tersebut. Masinton membenarkan rumah

tersebut dalam keadaan kosong dan tidak berpenghuni selama tiga tahun. Rumah tersebut memiliki panjang sekitar 10 meter dan lebar 10 meter, di dalamnya terdapat empat kamar. “Mirip gudang. Berbanding terbalik dengan apa yang disampaikan oleh KPK,” tandas politikus PDIP itu. Pansus Angket KPK juga berkunjung ke safe house yang terletak di Jalan Kuda Lumping U15, Kelapa Gading, Jakarta Utara. Namun, pansus gagal masuk karena rumah terkunci. Secara terpisah, lembaga antirasywah memastikan rumah aman bagi saksi dan pelapor memiliki dasar hukum. “Kami juga tidak mengkhawatirkan itu karena semua tindakan yang dilakukan oleh KPK ini sesuai dengan aturan hukum yang berlaku,” ujar juru bicara KPK Febri Diansyah. (Gol/Nov/KG/X-4)

Baca Media Indonesia Edisi Minggu Yuk Keroyokan Lawan Konten Negatif Yang dikejar di Youtube atau Twitter bukan cuma penonton atau pengikut. Isi konten positif akan jadi portofolio. Muda | Hlm 16

Kuliner Indonesia Pukau Masyarakat Ekuador SELAMA sepekan berlangsung di Restoran Portofino Hotel Hilton Colon Guayaquil, berbagai pilihan kuliner terbaik Indonesia berhasil memukau masyarakat Ekuador. Kuliner | Hlm 21

MENGGUNAKAN KERTAS DAUR ULANG


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.