Media indonesia 13 08 2017 13082017065213

Page 1

MINGGU, 13 08 2017 NO. 13203/ TAHUN KE-48 24 HALAMAN Rp4.000/eks

(di luar P. Jawa + ongkos kirim)

Rp89.000/bulan

(di luar P. Jawa + ongkos kirim) E-mail: cs@mediaindonesia.com

www.mediaindonesia.com Hotline:

0811 123 7979 Customer Service:

(021) 5821303 Pemasangan Iklan:

J U J U R

(021) 5812113 & 5801480

B E R S U A R A

Harian Umum Media Indonesia

@mediaindonesia

@mediaindonesia

Media Indonesia

Nagapasa ialah nama panah milik Indrajit, putra mahkota Negara Alengka. Bila panah itu dilepas, muncullah ular mahewu-hewu (tidak terbilang).” Pigura | Hlm 10

Maknai Kemerdekaan dengan Prestasi Makna kemerdekaan bagi anak muda peraih prestasi identik dengan kerja keras tanpa henti demi wujudkan cita-cita yang mengharumkan nama bangsa. Selekta | Hlm 2

Pemerintah Sasar 5 Ormas

ANTARA/ROSA PANGGABEAN

PENGUATAN PENDIDIKAN PANCASILA: Presiden Joko Widodo membantu anggota Dewan Pengarah Unit Kerja Presiden Pembinaan Ideologi Pancasila (UKP-PIP) Syafii Maarif disaksikan Ketua

Kelima ormas itu antiPancasila dan radikal. Pemerintah masih menunggu waktu yang tepat untuk lakukan penindakan. Politik | Hlm 3

Pola Konsumsi Publik semakin Efisien Mustahil bila daya beli masyarakat pada saat ini anjlok. Pasalnya, tingkat kontribusi konsumsi rumah tangga terhadap produk domestik bruto (PDB) masih dominan. Umum | Hlm 4

DUTA

“Dalam kesehatan masyarakat itu WHO sudah memprediksi pada 2020, depresi akan menjadi penyakit tertinggi. Jika kita tidak segera mengatasi masalah depresi, bunuh diri, yang ditakutkan akan lebih banyak korban berjatuhan.” Benny Prawira Siauw Ketua Koordinator Komunitas Into the Light Wawancara | Hlm 5

Dewan Pengarah UKP-PIP Megawati Soekarnoputri (kedua dari kiri), anggota Dewan Pengarah Mahfud MD (kiri), Try Sutrisno (ketiga dari kanan), Wisnu Bawa Tenaya, dan Sudhamek (kanan) dalam program pendidikan penguatan Pancasila di Istana Bogor, Jawa Barat, kemarin.

Menjaga Ideologi Tugas Bersama Nilai-nilai karakter bangsa dan nilai-nilai keagamaan perlu diperkuat untuk memenangkan pertarungan ideologi. NUR AIVANNI

aivanni@mediaindonesia.com

P

R E S I D E N J o ko W i d o d o menekankan butuh peran semua pihak menjaga Pancasila sebagai ideologi bangsa. Pasalnya, pertarungan ideologi ataupun infiltrasi ideologi saat ini sudah sangat nyata. “Ideologi Pancasila bisa mengarahkan kepada kita kembali pada cita-cita kemerdekaan bangsa Indonesia. Supaya pertarungan ideologi tetap kita menangi,’’ ujar Presiden Jokowi saat memberikan sambutan dalam acara peluncuran program penguatan pendidikan

Pancasila, di halaman belakang Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, kemarin. Kepala negara mengatakan banyak orang mengira bahwa pertarungan ideologi di dunia sudah selesai karena tembok Berlin (Jerman) sudah roboh dan usainya perang dingin antara blok barat dan blok timur. “Tidak, dengan cara berbeda mereka akan masuk, entah lewat musik, entah lewat tari, entah lewat budaya, ekonomi, hati-hati,” ujar. Dalam menghadapi tantangantantangan ke depan, kata Jokowi, tanpa ada sebuah ideologi yang mengarahkan kembali pada citacita kemerdekaan, Indonesia akan

KORUPSI KTP-E

KPK Bantah Miliki File Rahasia Johannes JOHANNES Marliem, saksi kunci kasus dugaan megakorupsi proyek pengadaan KTP-E yang ditemukan tewas di Amerika Serikat, dilaporkan memiliki file sebesar 500 gigabita yang berisi rekaman puluhan jam pertemuan dengan para perancang

proyek KTP-E, termasuk Ketua DPR Setya Novanto. Kini keberadaan file tersebut masih belum diketahui. Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) membantah telah mengantongi file rahasia milik saksi tersebut. “Saya belum terima laporan tentang

Trofi Sarat Arti di Awal Kompetisi SELA

Tekanan Kerja Rugikan Kesehatan LEBIH sehat menganggur daripada memiliki pekerjaan penuh tekanan. Periset University of Manchester, Inggris, menyimpulkan hal itu setelah meneliti 1.116 subjek berusia 35-75 yang menganggur tiga tahun. Kehidupan mereka diteliti selama dua tahun saat mendapat pekerjaan. Pemeriksaan kesehatan dilakukan dengan mengukur kadar kolesterol, tekanan darah, denyut nadi, dan rasio pinggang-panggul. Kualitas DUTA kerja dinilai melalui gaji, keamanan, kontrol, kepuasan, dan kecemasan. Hasilnya, mereka yang bekerja dengan kualitas rendah memiliki kadar glukosa darah, kolesterol, dan lemak tinggi. Mereka juga mengalami pembekuan darah, radang pemicu kerusakan sendi, penyakit gusi, dan risiko kanker lebih tinggi. (Dailymail/Ire/X-6)

sulit untuk bertarung ataupun berkompetisi dengan negara-negara lain. Salah satu tantangannya, yakni menghadapi perubahan dunia yang sangat cepat di era teknologi saat ini. “Apa yang harus kita lakukan? Kita harus memperkuat nilai-nilai karakter bangsa, nilai-nilai keagamaan, semuanya harus kita perkuat. Karena terjangan, pertarungan ideologi itu nyata ada baik melalui media sosial, entah Facebook, Instagram, Twitter, bisa lewat semuanya. Jangan sampai nilai-nilai kita hilang karena terjangan infiltrasi ideologi,” tegasnya. Untuk itu, Jokowi mengingatkan bahwa menjadi tugas bersama semua pihak dalam membina ideologi Pancasila. Menurutnya, pemerintah atau Unit Kerja Presiden Pembinaan Ideologi Pancasila (UKP-PIP) tidak bisa bekerja sendirian. “Kita harus

hal itu, di mana benda yang disebutsebut JM (Johannes Marliem) itu berada, entah ada atau tidak, saya belum mengetahui,” kata Wakil Ketua KPK Saut Situmorang secara diplomatis ketika dihubungi Media Indonesia, kemarin. Johannes merupakan Direktur Biomorf Lone LLC, perusahaan AS yang menyediakan layanan teknologi biometrik. Dia dilaporkan meninggal dunia dengan luka tembak di kediamannya di kawasan Beverly Grove, Los Angeles, Amerika Serikat, Kamis (10/8). Mengenai penyebab kematian

mengajak semua kalangan untuk terlibat melakukan kerja besar ini. Mulai perguruan tinggi, ormas, organisasi keagamaan, pemuda, harus bekerja sama dalam membina ideologi Pancasila,” tuturnya. Seusai acara di Bogor, Presiden Jokowi dan Ibu Negara Iriana Joko Widodo bertolak menuju Kabupaten Jember, Jawa Timur. Di hadapan santri dan santriwati Ponpes Nurul Islam Jember, Presiden kembali mengingatkan perlunya menjaga kerukunan antarwarga bangsa di Indonesia di tengah keberagaman. “Pesan saya sangat jelas bahwa kita ini harus rukun dengan saudara-saudara kita karena sekali lagi kita adalah saudara sebangsa dan setanah air,” katanya.

Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi Mohammad Nasir

mengakui bahwa salah satu permasalahan bangsa ialah menurunnya pemahaman tentang ideologi Pancasila. Pendidikan, sambungnya, memiliki peran strategis untuk mengatasi masalah tersebut. “Pendidikan dapat menghasilkan lulusan yang Pancasilais yang tidak hanya pandai secara kognitif, tetapi memahami permasalahan bangsa sehingga bisa berkontribusi untuk membangun bangsanya,” katanya. Ia menilai bahwa proses pendidikan tinggi khususnya Pancasila yang merupakan mata kuliah wajib program diploma dan sarjana masih belum optimal. Oleh sebab itu, kata dia, diperlukan program penguatan nilai-nilai Pancasila. Untuk menyempurnakan itu, sambungnya, Kemenristek Dikti bersama UKP-PIP menyelenggarakan peluncuran program penguatan pendidikan Pancasila. (X-10)

Marliem, lanjut dia, Saut sepenuhnya menyerahkan persoalan tersebut kepada aparat penegak hukum di negara terkait. Kendati salah satu saksi kunci skandal megakorupsi itu telah meninggal, Saut memastikan tetap memproses kasus tersebut. Komisi antirasywah itu meyakini sejumlah alat bukti lain yang mereka miliki bisa menuntaskan perkara tersebut. Dia mengatakan upaya untuk menguak fakta perkara tindak pidana korupsi tidak pernah dilakukan atas dasar satu sumber

informasi atau saksi saja. Penyidik diyakini tetap memiliki strategi lain. “KPK tidak bergantung pada satu sumber untuk mencari kebenaran, memperjuangkan keadilan, dan menegakkan kejujuran,” ujarnya. Secara terpisah, anggota DPR dari Fraksi NasDem Taufiqulhadi mengatakan secara teknis hukum penetapan terhadap tersangka kasus KTP-E pasti dilakukan berdasarkan pembuktian yang akurat. Artinya, kematian saksi Marliem tidak lantas menggugurkan status hukum yang sudah disematkan kepada beberapa tersangka sebelumnya. (Gol/I-1)

Melalui pendidikan

Piala Super Spanyol 2017 menjadi laga el Clasico pertama sejak 2012. Barcelona masih menjadi yang terbaik dengan 12 kali merebut trofi Piala Super Spanyol.

JEDA

Menyebarkan Virus Kreativitas “PAK, enggak bisa berdiri,” ujar seorang gadis kepada salah seorang di sampingnya. Sontak, pendamping itu langsung merapikan bagian pakaian yang menghalangi gadis itu. Ia salah seorang peserta Jember Fashion Carnaval (JFC) 2017. Della ialah salah satu potret orang yang terpapar virus kreatif dari JFC. Kostum rancangan Della telah banyak membawanya berkeliling untuk memperagakan kostumnya di berbagai karnaval. Jember Fashion Carnaval ialah

ajang tahunan berupa pergelaran seni budaya serta melibatkan pelaku industri kreatif di Jember. Tahun ini, JFC dihelat yang ke-16 kalinya pada 9 -13 Agustus 2017. Pemerintah pun mendukung penuh ajang tersebut. Menteri Pariwisata Arief Yahya menerangkan JFC mempunyai nilai lebih. JFC tak hanya berjaya dalam penyelenggaraan kegiatan yang berskala internasional. “Sudah 16 tahun, sangat menginspirasi. Layak disebut yang terbaik.

JFC menyumbang bagi industri pariwisata Jember. Sebagai buah dari usaha ekonomi nasional yang mandiri. Menginspirasi kota-kota lainnya,” terang Arief Yahya kala meninjau JFC, Sabtu (12/8). Tak kurang dari sembilan acara karnaval besar terinspirasi oleh JFC, seperti Solo Batik Carnival, Gading Nite Carnival, Jakarta Epicarnival, Banyuwangi Ethno Carnival, Ancol Carnival, Tenggarong Kutai Carni-

Sepak Bola | Hlm 7

val, Belitung Beach Festival, Kepri Carnival, dan Cirebon Carnival. JFC juga menyumbang bagi industri pariwisata Jember. Sebagai buah dari usaha ekonomi nasional yang mandiri, mengembangkan industri pariwisata beserta industri kreatifnya merupakan suatu keharusan di masa sekarang. Apalagi, Indonesia kaya dengan ragam pesona, mulai alam, sejarah, hingga budaya. “Ini ekonomi kreatif, pariwisata termasuk di dalamnya,” tambahnya. Semua daya pesona itu tentu tidak dapat begitu saja memberi nilai tambah bila tidak diiringi dengan usaha menggugah minat pasar untuk mengunjungi dan menikmati berbagai objek wisata serta hasil industri kreatif dengan mempromosikannya ke berbagai negara. (Zuq/M-2) Menerjemahkan Budaya... | Hlm 6

MENGGUNAKAN KERTAS DAUR ULANG


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.