@mediaindonesia
JUMAT, 14 07 2017
Kiai dan Ulama bakal Gelar Zikir di Istana Negara https://shar.es/1T1aCT
NO. 13173/ TAHUN KE-48 28 HALAMAN
@mediaindonesia
Perppu Ormas Segera Diproses DPR http://sthash.F4Md60mK.uxfs
Rp4.000/eks
(di luar P. Jawa + ongkos kirim)
Rp89.000/bulan
(di luar P. Jawa + ongkos kirim)
@mediaindonesia
Pemerintah Dorong Bonus Demografi Diperpanjang http://bit.ly/2tOZOIE
E-mail: cs@mediaindonesia.com
www.mediaindonesia.com Customer Service:
(021) 5821303 Pemasangan Iklan:
(021) 5812113 & 5801480
J U J U R
B E R S U A R A
Kekritisan mendorong orang lebih mengedepankan rasio ketimbang emosi, fakta-fakta lapangan ketimbang kepercayaan personal.”
Elektabilitas Kang Emil Tetap Teratas
Pancasila bukan Konsep Tertutup
Miryam Siap Ladeni KPK
DPW Partai NasDem Jawa Barat terus mengintensifkan komunikasi politik dengan partai politik untuk mengusung Ridwan Kamil maju dalam Pilkada 2018.
Ideologi Pancasila hendaknya tidak lagi diterjemahkan secara pasif dan defensif hanya sebagai filter masuknya nilai-nilai budaya asing.
Miryam S Haryani mengklaim video milik lembaga antirasywah tidak akan bisa menunjukkan ekspresi orang yang sedang tertekan saat menjalani pemeriksaan.
Editorial | Hlm 2
Selekta | Hlm 2
Politik | Hlm 3
Tipikor| Hlm 6
Harian Umum Media Indonesia
@mediaindonesia
@mediaindonesia
Media Indonesia
“Kehadiran Pansus Angket (KPK) ke Kejagung sangat positif. Kami mendukung apa yang dilakukan selama ini semata untuk perbaikan.” HM Prasetyo Jaksa Agung
Hukum | Hlm 4 SENO
Perppu pp Upaya py Selamatkan Bangsa Pemerintah mempersilakan yang menolak perppu menggugat ke Mahkamah Konstitusi. NICKY AULIA WIDADIO
nicky@mediaindonesia.com
G
ENDERANG pembubaran organisasi kemasyarakatan anti-Pancasila sudah ditabuh. Di tengah arus penolakan yang cukup kencang dari sejumlah kalangan terhadap Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-Undang (Perppu) Nomor 2 Tahun 2017 tentang Perubahan atas UU No 17 Tahun 2013 tentang Ormas, pemerintah bergeming. Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Wiranto menegaskan perppu tersebut bukan untuk kepentingan pemerintah semata. “Perppu untuk kepentingan bangsa Indonesia, untuk menyelamatkan bangsa Indonesia dari berbagai ancaman, termasuk ancaman ideologis,” kata Wiranto di Taman Mini Indonesia Indah, Jakarta Timur, kemarin. Menurutnya, dengan terbitnya perppu tersebut, pemerintah bisa menyelamatkan generasi berikutnya. Apalagi Pancasila dan UUD 1945 merupakan konsensus nasional. Mantan Panglima ABRI itu mengatakan data yang dihimpun pemerintah menunjukkan terdapat 344 ribu ormas. Karena itu, penerbitan perppu tersebut akan menjadi payung hukum untuk semua ormas di Indonesia. “Dari situ nanti Kemenkum dan HAM dan Kemendagri meneliti ormas mana yang kira-kira masuk wilayah ancaman kelangsungan hidup bangsa,” pungkasnya. Berdasarkan perppu itu, ormas yang akan dibubarkan bukan hanya yang menolak Pancasila, melainkan juga yang melakukan permusuhan terhadap suku, agama, ras, dan antargolongan (SARA), penistaan atau penodaan terhadap agama. Selain itu, ormas yang melakukan tindak kekerasan dengan
mengganggu ketertiban umum dan merusak fasilitas umum, melakukan kegiatan yang menjadi wewenang penegak hukum, menggunakan simbol separatis atau organisasi terlarang, dan melakukan kegiatan yang mengancam NKRI. Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh menghargai terobosan pemerintah dalam mengeluarkan perppu. “Ini cara untuk menjaga sistem dan nilai negara kesatuan dan bangsa kita ini terjaga seutuhnya,” ucap dia saat ditemui dalam geladi resik peresmian Akademi Bela Negara Partai NasDem, di Jakarta, kemarin. Pandangan berbeda disampaikan oleh Wakil Ketua Dewan Syuro PKS Hidayat Nur Wahid dan Sekretaris Jenderal Partai Gerindra Ahmad Muzani. Keduanya sepakat menolak perppu tersebut. “Sangat subjektif, sangat pasal karet,” kata Hidayat.
Masuk ke DPR Wakil Ketua DPR Agus Hermanto mengatakan draf perppu sudah masuk ke DPR dan bakal segera diproses. Ia menjelaskan surat pengantar draf Perppu Ormas akan dibacakan di sidang paripurna sebelum dibahas DPR dalam satu kali masa sidang. Jika disetujui, lanjut Agus, Perppu Ormas akan disahkan menjadi undang-undang. “Kalau ditolak, kembali ke UU sebelumnya. Apakah akan berlaku terus atau tidak tentunya persetujuan dewan. Setelah masuk ke DPR, DPR akan memproses sesuai perundangan,” ujarnya. Terkait dengan ancaman Hizbut Tahrir Indonesia (HTI) menggugat perppu ke MK, pihak Istana Kepresidenan mempersilakannya. “Hak setiap warga negara untuk mempertanyakan atau bahkan melakukan upaya hukum terhadap sebuah kebijakan atau keputusan pemerintah,” kata Staf Khusus Presiden Bidang Komunikasi Johan Budi SP. (Dio/Ric/Pol/Ind/X-4)
ANTARA/ASEP FATHULRAHMAN
GAGALKAN PENYELUNDUPAN 1 TON SABU: Anggota Dit Narkoba Polda Metro Jaya memeriksa paket-paket sabu di dermaga eks Hotel Mandalika,
Anyer, Serang, Banten, kemarin. Tim gabungan Polda Metro Jaya dan Polresta Depok bekerja sama dengan Kepolisian Taiwan menggagalkan penyelundupan 1 ton sabu asal Taiwan yang dikemas dalam 51 paket serta menangkap empat pelaku, seorang di antaranya ditembak mati.
NARKOBA
Penyelundup Sabu 1 Ton Ditembak Mati SETELAH mengintai selama dua bulan, Polda Metro Jaya bekerja sama dengan Polda Banten dan Polres Kota Depok, Jawa Barat, akhirnya menggagalkan penyelundupan 1 ton narkotika jenis sabu di tepi pantai dekat eks Hotel Mandalika, Serang, Banten, kemarin. Sabu senilai Rp1,5 triliun itu dikirim dari Guangzhou, Tiongkok, melalui jalur laut untuk diedarkan di Jakarta dan sekitarnya. Aksi baku tembak antara jaringan narkoba Taiwan dan Satgas Merah Putih (tim gabungan) pun terjadi di depan hotel. Satu mobil pelaku rusak penuh lubang peluru dan kacanya pecah. Satu dari empat pelaku, Lin Ming Hui, warga Taiwan, tewas ditembak karena
Jelang Pensiun, Djarot Bongkar Pejabat DKI
melawan petugas. Ia diduga menjadi pemimpin kawanan itu. Pelaku lain, Chen Wei Cyuan dan Liao Guan Yu, ditangkap saat itu, sedangkan Hsu Yung Li yang sempat kabur dibekuk saat akan mencegat angkot di Kampung Gudang Areng, Anyer. Kapolda Metro Jaya Irjen Mochamad Iriawan menyatakan polisi masih mengembangkan informasi terkait dengan jaringan kelompok itu. “Yang akan kita dalami kok bisa dia hafal tempat itu, kemudian mobil disiapkan dari mana, kita akan kembangkan,” tutur Iriawan. Pelaku, imbuhnya, diduga masuk ke wilayah perairan Indonesia menggunakan kapal besar. Kemudian di tengah-tengah laut pelaku
beralih menggunakan perahu karet dengan mesin tidak berisik untuk masuk ke bibir pantai. Di sisi lain, Kepala Badan Narkotika Nasional Komisaris Jenderal Budi Waseso menyebut sindikat tersebut tadinya akan disergap di
Riau dan Kepulauan Riau. Namun, mereka sempat mengetahui itu. Kepala Badan Intelijen Negara Jenderal Budi Gunawan juga mengingatkan ada 27 kartel narkoba dunia yang sudah masuk ke Indonesia. (Nic/Tes/KG/WB/X-7)
Perombakan menjelang berakhirnya masa jabatan itu tak luput dari kritikan Komite Pemantau Pelaksanaan Otonomi Daerah (KPPOD).
Perkotaan | Hlm 9
KEUANGAN
SELA
Singapura Siap Bertukar Informasi
Otak Perempuan dan Bulimia
MENTERI Keuangan Sri Mulyani mengatakan Singapura siap memberi informasi kepada Indonesia soal data keuangan para WNI di Singapura sebagai bagian dari implementasi pertukaran data secara otomatis untuk kepentingan perpajakan (AEOI). “Singapura telah menyampaikan bahwa Indonesia termasuk negara yang eligible dan included dalam MCAA mereka, artinya perjanjian AEOI itu sudah otomatis bisa dijalankan sesuai timeline-nya,” kata Sri Mulyani di Jakarta, kemarin. Seperti dikutip dari laman resmi
www.mof.gov.sg, g kesediaan pemerintah Singapura merupakan komitmen dari penandatanganan Multilateral Competent Authority Agreement (MCAA) pada 21 Juni 2017 dengan Indonesia masuk daftar mitra. Secara khusus, Indonesia dan Singapura nantinya akan menyelesaikan Bilateral Competent Authority Agreement (BCAA) sebagai dasar pelaksanaan
AEoI. Sebagai persiapan untuk pertukaran informasi tersebut, Indonesia akan melakukan berbagai pembenah an. Mulai penerbitan legislasi primer, perbaikan sistem teknologi informasi dan keamanan data, hingga pembaruan proses bisnis yang sejalan dengan Common Reporting Standard.
Menteri Senior Negara Bagian Keuangan dan Hukum Singapura Indranee Rajah di sela Konferensi Pajak Internasional di Jakarta, Rabu (12/7), menyatakan pertukaran informasi akun finansial dilakukan setelah Indonesia memenuhi syarat penerapan kerahasiaan data yang dibutuhkan secara internasional. (Nyu/Tes/Ire/ Straittimes.com/X-11)
TIM psikolog di Washington, Amerika Serikat (AS), belum lama ini meneliti otak perempuan terkait dengan bulimia. Ternyata perempuan dengan masalah bulimia bereaksi berbeda terhadap makanan di bawah stres bila dibandingkan dengan otak DUTA perempuan umumnya. Peneliti mengamati otak 20 perempuan (10 dengan bulimia dan 10 tanpa masalah tersebut). Peneliti AS menemukan penurunan aliran darah pada wanita bulimik ke bagian otak yang terlibat dalam pemikiran kritis terhadap diri sendiri. Itu mendukung gagasan bahwa mereka mungkin menggunakan makanan untuk menghindari pikiran negatif tentang diri sendiri. Bulimia merupakan keadaan seseorang yang makan berlebihan secara berulang-ulang (binge) dan kemudian kembali dimuntahkan. Itu ialah gangguan makan dan mental karena bersikap abnormal terhadap makanan dan citra tubuh. Menurut para psikolog, seperti dikutip di Journal of Abnormal Psychology, makan berlebihan dipicu stres dan itu merupakan cara penderita bulimia memusatkan perhatian pada makanan ketimbang mengkritik diri mereka sendiri. (BBC/Hym/X-7)
MENGGUNAKAN KERTAS DAUR ULANG
2
SELEKTA
JUMAT, 14 JULI 2017
EDITORIAL
Membangun Masyarakat Kritis ADA perkara besar di balik hiruk pikuk kasus penganiayaan ahli telematika Hermansyah. Perkara besar itu ialah adanya upaya membangun asumsi yang melampaui kebenaran dan, celakanya, masyarakat memercayainya. DUTA Disebut melampaui kebenaran karena polisi ketika itu belum lagi melakukan penyelidikan, tetapi terbangun opini bahwa penganiayaan Hermansyah terkait dengan pernyataannya bahwa percakapan Rizieq Shihab dan Firza Husein yang mengandung konten pornografi ialah rekayasa. Asumsi yang melampaui kebenaran itu segera viral di media sosial. Itu menjadi bukti bahwa masyarakat cenderung memercayainya. Ketika orang memviralkan suatu informasi, itu menunjukkan ia setuju atau percaya terhadap informasi tersebut. Asumsi soal motif penyerangan itu dibuat Rizieq Shihab. Ia yang entah berada di mana menyimpulkan bahwa penyerangan tersebut tidak bisa dipisahkan dari pernyataan Hermanysah atas kasus dugaan chat pornografi yang dilakukan dirinya dan Firza Husein. Melalui rekaman Whatsapp, Rizieq juga mengimbau laskar FPI untuk memburu para pelaku. Hanya dalam waktu singkat asumsi tidak berdasar itu menjadi viral dan diterima banyak orang sebagai kebenaran. Karena ia sudah tertancap dalam di benak publik sebagai kebenaran, ketika polisi mengungkap pelaku dan motif penganiayaan, publik tidak memercayainya. Malah kemudian viral di media sosial foto yang menggambarkan para tersangka diperiksa di salah satu ruang di rumah Kapolri. Padahal, pemeriksaan berlangsung di salah satu ruang di Kantor Polres Depok. Kapolri memang pernah berada di ruang tersebut ketika mengunjungi Polres Depok, Februari silam. Itu jelas upaya membangun opini bahwa polisi merekayasa pengungkapan kasus penganiayaan Hermansyah tersebut. Celakanya, sekali lagi, publik menyetujui dan memercayainya sebagai kebenaran lalu ikut menjadi penyebar asumsiasumsi tidak berdasar itu. Dalam tataran ilmiah, fenomena dalam hiruk pikuk kasus penganiayaan Hermansyah disebut post-truth atau pascakebenaran. Post-truth ialah suatu kondisi ketika orang lebih mengedepankan emosi ketimbang rasio, kepercayaan pribadi ketimbang fakta-fakta lapangan. Post-truth berseliweran bersamaan dengan berkembangnya penggunaan media sosial. Oleh karena itu, post-truth bukan fenomena khas Indonesia, melainkan fenomena global. Terpilihnya Donald Trump dalam pemilu di Amerika Serikat merupakan post-truth, bahkan ia menjadi dasar lahirnya istilah post-truth tersebut. Bagaimana menghadang post-truth? Hukum kelihatannya terbatas menjangkaunya. Membangun dan menghidupkan kekritisan masyarakat menjadi salah satu jalan menghadang post-truth. Kekritisan akan membuat orang tidak percaya begitu saja segala informasi. Kekritisan mendorong orang lebih mengedepankan rasio ketimbang emosi, fakta-fakta lapangan ketimbang kepercayaan personal. Bila post-truth mendatangkan kegaduhan, kekritisan menghadirkan dialog. Ketika posttruth menjerumuskan kita pada kebohongan, dialog mengantarkan kita pada kebenaran. Tak kalah penting pula, para pemangku kepentingan untuk tidak ikut-ikutan membangun opini post-truth, opini berdasarkan asumsi yang melampaui kebenaran. Bisa jadi publik berpaling kepada asumsi yang belum tentu benar karena merasa pemangku kepentingan sering menyampaikan informasi yang tidak benar. Bila masyarakat kritis dan pemangku kepentingan jujur dalam perkataan dan perbuatan, niscaya terbangun rasa saling percaya dalam diri bangsa besar ini.
Silakan tanggapi melalui: www.mediaindonesia.com dan www.metrotvnews.com Simak tayangannya di: www.mediaindonesia.com/editorials
MI/RAMDANI
ABN PARTAI NASDEM: Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh didampingi Gubernur Akademi Bela Negara (ABN) Partai NasDem IGK Manila melihat kesiapan jelang peresmian
Kampus ABN di Jakarta, kemarin. Sebanyak 500 kader dari 34 DPW Partai NasDem mengikuti pendidikan di ABN selama 4 bulan guna mendapatkan ilmu dan keterampilan mengenai bela negara. ABN akan diresmikan dengan diawali kuliah umum oleh Presiden Joko Widodo pada Minggu (16/7).
ABN Wujud Tanggung Jawab Partai NasDem PARTAI politik juga memiliki tanggung jawab terhadap penumbuhan karakter kebangsaan hingga edukasi kepada calon pemimpin bangsa. Hal itu coba diwujudkan Partai NasDem dengan membentuk Akademi Bela Negara (ABN) yang akan diresmikan pada Minggu (16/7). Saat ditemui dalam geladi resik peresmian, kemarin, Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh menyatakan ABN Partai NasDem diharapkan dapat menjadi pencetak kader terbaik untuk bangsa, bukan hanya untuk partai. Untuk itu, selama empat bulan, peserta gelombang pertama akan menerima pengajaran membangun karakter, disiplin, dan ilmu pengetahuan yang baik. “NasDem
gunakan ini (ABN) sebagai wujud pelaksanaan kewajiban kami, tidak hanya meminta hak kami,” ucap Surya. Dia berharap dapat menularkan semangat dan niatan baik tersebut kepada partai politik lain. Menurutnya, jika seluruh partai menjalankan hal serupa, Indonesia dapat menjadi lebih baik. Surya menuturkan, Partai Nasdem hanya kebetulan menjadi partai pertama yang menginisiasi gerakan tersebut. ‘’Sekecil apa pun niatan baik semoga dapat menjadi rangsangan bagi parpol lain melakukan hal serupa. Semoga silabus dan mata pelajaran yang sudah disiapkan dapat memberikan sumbangsih bagi negara,” ucap Surya. Gubernur ABN Partai NasDem IGK Ma-
Pemerintah dan DPR Teken RUU Pemilu Fraksi PDIP, Golkar, NasDem, PPP, dan Hanura memilih paket A dengan ambang batas pencalonan presiden sebesar 20%-25%, CHRISTIAN DIOR SIMBOLON dior@mediaindonesia.com
K
ENDATI fraksi-fraksi di DPR masih belum menyepakati salah satu dari lima opsi dari isu krusial sebagai putusan, pemerintah dan DPR sepakat menandatangani naskah RUU Pemilu yang sudah rampung, di luar lima isu krusial . Lima opsi krusial yang belum diputuskan itu akan terus dimusyawarahkan hingga menjelang Rapat Paripurna DPR yang dijadwalkan akan berlangsung 20 Juli mendatang. “Masih ada yang perlu disinkronisasikan, termasuk lima poin yang belum diputuskan. Kita tentu masih berharap pengambilan keputusan mudah-mudahan masih bisa dimusyawarahkan sebab dengan semangat musyawarah ini akan sempurna RUU,” ujar Mendagri Tjahjo Kumolo
seusai penandatanganan naskah RUU Pemilu dalam rapat kerja antara pemerintah dan Pansus RUU Pemilu di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, kemarin. Lima isu krusial yang mengganjal pembahasan, yakni ambang batas pencalonan presiden, ambang batas parlemen, sistem pemilu, jumlah kursi per dapil, dan metode konversi suara. Kelima isu itu akan dibahas lewat lobi-lobi maksimal hingga tanggal 20 Juli pagi hari. Namun demikian, ditegaskan Tjahjo, pemerintah tetap berharap ambang batas pencalonan presiden berada di kisaran 20%-25%. Bahkan, lanjut dia, pemerintah tetap membuka kemungkinan kembali ke UU lama jika keputusan voting di rapat paripurna terkait ambang batas pencalonan presiden berbeda dengan keinginan pemerintah. “Opsi UU lama masih terbuka. Pemerintah bisa minta diskors kembali kan masih
Elektabilitas Kang Emil Tetap Teratas DEWAN Pimpinan Wilayah (DPW) Partai NasDem Jawa Barat terus mengintensifkan komunikasi politik dengan partai politik untuk mengusung Wali Kota Bandung Ridwan Kamil maju dalam Pilkada 2018. Komunikasi di antaranya dilakukan kepada PPP dan PKB. “Kita intensif melakukan komunikasi, baik oleh NasDem sendiri maupun Kang Emil (panggilan Ridan Kamil),” kata Ketua DPW NasDem Jawa Barat Saan Mustopa kemarin. Saan menyatakan itu terkait dengan rilis hasil survei SMRC tentang peluang calon gubernur dalam pilkada Jawa Barat. Berdasarkan survei yang dilakukan pada 17-21 Juni, Ridwan Kamil di tempat teratas apabila pilkada dilakukan pada hari ini (lihat grafik). Namun, sosok Ridwan Kamil dalam survei itu memiliki tingkat popularitas lebih rendah jika dibandingkan dengan sejumlah pesaing utamanya. Hanya 75% warga menyatakan mengaku mengetahui nama Ridwan Kamil, sedangkan warga yang mengenal AA Gym
nila menyatakan sebanyak 500 peserta ABN gelombang pertama merupakan kader Partai NasDem dari 34 dewan pimpinan wilayah. “Kami targetkan untuk seluruh kader terlebih dahulu, tapi tidak menutup kemungkinan masyarakat bisa mendapat pelatihan di sini.’’ Untuk kurikulum, Manila mengatakan berfokus pada pendidikan kepribadian dan kejiwaan dengan porsi 38%, kebangsaan 31%, dan sisanya kepartaian 31%. Proporsi itu menunjukkan bahwa perubahan kepribadian menjadi hal yang diutamakan di ABN. “Di sini (peserta) tidak diubah jadi tentara, kami hanya membuat jadi disiplin dalam berbuat dan berpenampilan,” ucapnya.
sebesar 96%, dan yang mengetahui Deddy Mizwar (wagub) sebanyak 92%. Menurut Saan, hasil survei tersebut menjadi masukan bagi NasDem untuk menentukan langkah-langkah ke depan. Namun, yang terpenting saat ini membangun koalisi dengan partai lain. “Karena NasDem enggak bisa sendirian (mengusung Emil),” katanya. Saan memaparkan bahwa komunikasi NasDem dengan PPP sejauh ini sangat positif. Ia pun memastikan PPP akan bergabung dengan NasDem untuk mengusung Ridwan Kamil. “Sebanyak 80% (dukungan PPP) ke Ridwan Kamil,” tambahnya. Tawaran PPP ialah menyodorkan nama calon wakil untuk mendampingi Emil, yaitu Bupati Tasikmalaya Uu Ruzhanul Ulum dan Pimpinan Ponpes Miftahul Huda Tasikmalaya Asep Maoshul Affandy. Komunikasi dengan PKB pun, disebutnya, mendapat respons positif. Namun, masih ada yang perlu dibicarakan lebih lanjut. Adapun
komunikasi dengan Golkar dan PDIP juga dilakukan, tetapi mungkin kedua parpol tersebut akan menjadi opsi yang terakhir. “Kami ingin pastikan beberapa partai yang memang tidak punya kandidat internal dari kadernya untuk maju di pilkada Jabar, itu yang kita prioritaskan,” ungkapnya. Untuk menjaga elektabilitas dan meningkatkan popularitas Emil, NasDem akan terus roadshow politik ke daerah-daerah pada setiap akhir pekan. Safari politik itu juga dimanfaatkan untuk mengetahui secara detail masalah yang ada di Jawa Barat. Pada bagian lain, Ketua Divisi Komunikasi Publik Partai Demokrat Imelda Sari mengatakan pihaknya masih membuka komunikasi dengan partai lainnya untuk berkoalisi. Ketua DPP PDI Perjuangan Andreas Pareira berpendapat bahwa peta dukungan masyarakat Jawa Barat masih sangat cair. Ia menyebut kemungkinan besar masih bisa terjadi perubahan dukungan kandidat. (Nur/X-5)
“Opsi UU lama masih terbuka. Pemerintah bisa minta diskors kembali kan masih bisa. Bagi pemerintah, PT 20%-25% itu prinsip.” Tjahjo Kumolo
Menteri Dalam Negeri bisa. Bisa saja tanggal 20 (Juli) itu berubah. Bagi pemerintah, PT 20%-25% itu prinsip,” ujar Tjahjo.
Posisi fraksi Rapat internal pansus sehari sebelumnya menyepakati lima paket yang bisa dipilih fraksi-fraksi terkait lima isu krusial. Namun, dalam raker kemarin, hanya lima fraksi dari koalisi parpol pendukung pemerintah yang menyatakan paket yang dipilih. Kelima fraksi itu, yakni PDIP, Golkar, NasDem, Partai Persatuan Pembangunan
Dia tambahkan, para pelajar yang disebut mahasiswa ABN akan belajar 470 jam selama 4 bulan. Tak cuma di akademi, mereka juga akan mengikuti kegiatan outbound dan kunjungan ke perusahaanperusahaan besar untuk mendapatkan pengalaman lebih banyak. ABN Partai NasDem lahir dari pemikiran Surya Paloh dalam merespons perkembangan kehidupan bangsa yang belakangan mulai muncul persoalan besar dan sangat serius terkait dengan semangat nasionalisme dan patriotisme. ABN Partai NasDem berlokasi di kawasan Pancoran, Jakarta Selatan. Pada peresmian nanti, Presiden Joko Widodo dijadwalkan akan memberikan kuliah umum. (Ric/X-8)
(PPP), dan Hanura, sepakat memilih paket A dengan rincian ambang batas pencalonan presiden (presidential threshold/PT) sebesar 20%-25%, parliamentary threshold 4%, sistem pemilu terbuka, alokasi kursi 3-10 kursi, dan metode konversi suara sainte lague murni. Anggota pansus dari Fraksi PPP Ahmad Baidowi mengatakan, meskipun sebelumnya memilih jalan tengah PT 10%-15%, PPP membuka opsi PT 20%-20% demi tercapainya kompromi dalam pembahasan. Dua fraksi partai pendukung pemerintah lainnya, yakni Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dan Partai Amanat Nasional (PAN) kompak tidak memilih paket. Hal senada juga dilakukan tiga fraksi di luar koalisi pemerintahan, yakni Partai Demokrat, Partai Keadilan Sejahtera, dan Partai Gerindra . “Fraksi Gerindra belum menentukan apa yang menjadi isu-isu krusial. Maka, Fraksi Gerindra menyetui Rancangan UU untuk diambil keputusan pada tingkat berikutnya,” ujar anggota Pansus RUU Pemilu dari Fraksi Gerindra Bambang Riyanto. Saat ditemui seusai raker, Ketua Pansus RUU Pemilu Lukman Edy mengatakan, jika musyawarah gagal, kelima paket akan dibawa ke rapat paripurna untuk di-voting. Ia juga mengatakan sulit bagi pemerintah untuk menarik diri dari pembahasan RUU Pemilu. “Secara etika enggak boleh. Naskah UU-nya kan sudah ditandatangani. Kalau di-voting dan UU-nya diketok, pemerintah tidak setuju, tiga puluh hari tidak ditandatangani kan berlaku UU-nya,” cetus Lukman Edy. (Deo/X-6)
POLITIK
JUMAT, 14 JULI 2017
3
Pancasila bukan Konsep Tertutup IDEOLOGI Pancasila hendaknya tidak lagi diterjemahkan secara pasif dan defensif hanya sebagai filter masuknya nilai-nilai budaya asing, tapi harus menjadi pendorong utama dalam berbagai sendi kehidupan berbangsa dan bernegara. “Dalam pidatonya, Soekarno ingin agar nasionalisme kita bukan menjadi nasionalisme isolatif (tertutup) melainkan inklusif, baik ke dalam maupun ke luar,” kata Deputi Bidang Advokasi Unit Kerja Presiden Bidang Pembinaan Ideologi Pancasila (UKP-PIP) Hariyono dalam kuliah umum di Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah, Tangerang Selatan, kemarin. Dalam kuliah umum bertajuk Membumikan Pancasila, Merajut Kebersamaan Menuju Masyarakat Indonesia yang Toleran, Hariyono menjelaskan ke dalam kita mengakui kebinekaan dan ke luar kita berpartisipasi aktif dalam berbagai bidang kehidupan demi perkembangan dunia. Untuk itu, ia sangat mendukung berbagai kegiatan positif para diaspora. Secara tidak langsung, para diaspora yang sukses ikut mengharumkan nama Indonesia dan Pancasila di dunia internasional. Hal tersebut harus terus dikembangkan agar orang tidak lagi menilai Pancasila sebagai sebuah konsep yang tertutup, tetapi dapat
“Nasionalisme kita bukan menjadi nasionalisme isolatif (tertutup) melainkan inklusif, baik ke dalam maupun ke luar.” Hariyono
Deputi Bidang Advokasi UKP-PIP menjadi daya dorong. Dalam kesempatan yang sama, Rektor UIN Dede Rosyada menjelaskan dalam membumikan Pancasila perlu ada kesamaan pemahaman mengenai konsep saling menghargai. Bahkan, menurutnya, Indonesia hari ini memerlukan kohesi satu dengan lainnya sehingga variabel agama tidak lagi menjadi pembeda tetapi disatukan dengan tujuan bersama yang lebih besar. “Semangat agar saling percaya satu dengan lain yang perlu dibangun, bukan saling curiga. Dengan mengamalkan Pancasila, kita sudah melaksanakan agama dengan baik. Bahkan, Nabi Muhammad sudah mencontohkan hal tersebut,” jelas Dede. (Dro/P-3)
MI/PANCA SYURKANI
DISKUSI PERPPU ORMAS: Menkominfo Rudiantara (kanan) dan Menko Polhukam Wiranto menjadi pembicara pada diskusi media Forum Merdeka Barat 9 membahas
penerbitan Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-Undang (Perppu) tentang Organisasi Kemasyarakatan (Ormas) di Galeri Nasional, Jakarta, kemarin. Ormas yang terbukti menganut, mengembangkan, serta mengancam ajaran atau paham yang bertentangan dengan Pancasila dapat dibubarkan.
Jumlah organisasi kemasyarakatan yang mencapai 334.039 tidak sebanding dengan kemampuan pembinaannya.
Pemerintah Kewalahan Tangani Ormas
INDRIYANI ASTUTI
indri@mediaindonesia.com
K
MI/PANCA SYURKANI
HADIRI HALAQAH ALIM ULAMA: Presiden Joko
Widodo (tengah) berfoto bersama Ketua PBNU KH Aqil Siradj (keempat dari kiri), Rais Am PBNU KH Ma’ruf Amin (ketiga dari kanan), Mustasyar PBNU KH Maimoen Zubair beserta perwakilan alim ulama pada acara Halaqah Nasional Alim Ulama yang digelar Majelis Dzikir Hubbul Wathon di Jakarta, kemarin. Presiden berpesan pemerintah dan ulama harus berjalan beriringan dalam berbagai bidang demi kemaslahatan umat dan keutuhan NKRI.
Ulama Diharapkan Menjaga Keutuhan Bangsa PENGURUS Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) membentuk dan mendeklarasikan Majelis Dzikir Hubbul Wathon (MDHW) sebagai gerakan kiai dan ulama untuk melindungi Indonesia dari kelompok-kelompok yang ingin memecah belah bangsa. Ketua Dewan Syuriah (Rais ‘Aam) PBNU KH Ma’ruf Amin mengatakan majelis itu diharapkan menjadi wadah bagi kiai, ulama, dan masyarakat untuk mengupayakan keutuhan, kesatuan, dan penguatan bangsa dan negara. “Ulama punya tanggung jawab menjaga agama, menjaga umat, serta menjaga negara dan bangsa,” kata Ma’ruf di acara Halaqah Nasional Alim Ulama Se-Indonesia di Jakarta, seperti dilaporkan Metrotvnews.com, kemarin. Karena itu, menurutnya, sudah menjadi tanggung jawab kiai dan ulama menjaga Indonesia dari upaya-upaya melemahkan dan menceraiberaikan negara, baik dari kelompok radikal sekuler maupun kelompok radikal yang ingin mengubah Indone-
sia menjadi negara agama. Menurut Ma’ruf, ada juga kelompok intoleran yang bahkan tidak menoleransi perbedaan dalam agamanya sendiri. “Fanatisme kelompok yang dapat menimbulkan ketidakstabilan dan mengganggu keutuhan negara.” Sekjen Presidium Nasional MDHW Hery Haryanto Azumy menegaskan bahwa upaya mencintai tanah air merupakan bagian dari iman. “Ini pernah digaungkan KH Hasyim Asy’ari dalam resolusi jihadnya,” kata Hery. Dalam kesempatan itu Presiden kelima Megawati Soekarnoputri berkesempatan untuk berbicara di depan para ulama. Ia mengingatkan besarnya jasa ulama dalam perjuangan kemerdekaan Indonesia. Sang ayah, Soekarno, lanjut Megawati, sering mengatakan Indonesia bisa merdeka tidak terlepas dari jasa kiai dan ulama. “Apa kurang cukup (bukti jasa ulama) ketika ayah saya mengatakan tanpa mereka mungkin kita tidak akan merdeka.” (Nur/Ant/P-4)
EMENTERIAN Dalam Negeri mengatakan pembubaran organisasi kemasyarakatan (ormas) melalui jalur pengadilan membutuhkan waktu yang sangat lama hingga lebih enam bulan. “Pembubaran ormas tidak cukup enam bulan. Ada pemberian sanksi I, II, III, dan baru bisa dibawa ke MA. Makanya diperlukan perppu,” ujar Kepala Pusat Penerangan Kemendagri Dodi Riyadmadji dalam diskusi di Forum Merdeka Barat 9 bertajuk Perppu Ormas untuk Menjamin Demokrasi dan Keutuhan NKRI, di Jakarta, kemarin. Dodi menilai penerbitan Perppu Ormas merupakan salah satu jawaban untuk mengantisipasi tidak terjadi peristiwa besar yang tidak diinginkan dan telat ditangani. Pasalnya, saat ini jumlah ormas di Indonesia menca-
pai 334.039, tidak sebanding dengan kemampuan pembinaannya. “Pemerintah kewalahan. Sebagai antisipasi, diambil langkah konstitusional dengan perppu,” jelasnya. Sebelumnya, pemerintah menerbitkan Perppu Nomor 2/2017 untuk menggantikan UU Nomor 17/2013 tentang Ormas yang dinilai tidak lagi memadai untuk mencegah meluasnya ideologi yang bertentangan dengan Pancasila dan UUD 1945. Tidak memadainya UU Ormas, sambungnya, antara lain dalam hal tidak terwadahinya asas hukum contrario actus di mana lembaga yang mengeluarkan izin ormas (Kemenkum dan HAM) tidak punya kewenangan mencabut izin yang dikeluarkan. Selain itu, dalam UU Ormas, pengertian ajaran dan tindakan bertentangan dengan Pancasila dirumuskan secara sempit dan terbatas pada atheisme, komunisme, marxisme, dan leninisme.
Padahal, sejarah di Indonesia membuktikan ada ajaran-ajaran lain yang bertentangan dengan Pancasila.
Selaras Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara mengatakan implementasi UU Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE) dalam mencegah konten negatif dan bertentangan dengan Pancasila di dunia maya, berjalan selaras dengan Perppu Ormas. “Jika ada Ormas mempromosikan konten negatif dan bertentangan dengan Pancasila di dunia maya bisa langsung terkena UU ITE,” katanya dalam kesempatan yang sama. Dia menyatakan Kemenkominfo memiliki tugas untuk menyosialisasikan Perppu Ormas. Kemenkominfo juga akan menyosialisasikan jika ada ormas yang dicabut izinnya. “Soal penindakan, kompetensinya di Kemenkum dan HAM. Kami menyosialisasikan kenapa
ormas tertentu ditindak supaya jadi pembelajaran masyarakat.” Peneliti muda Pusat Studi Hukum dan Kebijakan Indonesia (PSHK) Rizky Argama menilai Perppu Ormas memiliki kelemahan, baik dalam hal proses maupun substansi. Dari segi prosedural, penerbitan perppu tidak memenuhi tiga prasyarat sebagaimana dinyatakan MK dalam Putusan No 38/PUU-VII/2009. Tiga prasyarat itu, yakni adanya kebutuhan mendesak untuk menyelesaikan masalah hukum secara cepat berdasarkan UU, adanya kekosongan hukum, dan kekosongan hukum tidak dapat diatasi dengan prosedur normal pembuatan UU. “Ketiga prasyarat itu tidak terpenuhi karena tidak adanya situasi kekosongan hukum terkait sanksi terhadap ormas. UU Ormas dengan jelas mengatur sanksi, termasuk pembubaran ormas yang bertentangan dengan Pancasila dan UUD 1945.” (Gol/Ant/P-3)
4
HUKUM
JUMAT, 14 JULI 2017
Kepala BIN Sebut Empat Kelompok Teroris Melebur KEPALA Badan Intelijen Negara (BIN) Jenderal Budi Gunawan memaparkan ancaman terorisme yang sedang dihadapi Indonesia saat ini. Ia menyebut kekuatan teroris Jamaah Islamiyah (JI), Daulah Islamiyah, NII di Banten, dan NII nonstruktural telah melebur. Hal itu disampaikan Budi dalam acara Halaqah Nasional Alim Ulama Se-Indonesia di Jakarta, kemarin. Perubahan konsep dan pola itu dilakukan jaringan simpatisan
Islamic State di Indonesia pascapemimpin tertinggi IS Abubakar Al-Baghdadi tewas. “Muncul IS jilid kedua atau 2.0. Secara masif IS telah mengembangkan sel-selnya dengan format baru yang dinamai front merger. Dengan cara brainwash, memfasilitasi dan latihan-latihan bela diri dan persenjataan,” ujar Budi. Selain itu, perubahan konsep lainnya yang dirasakan negara-negara seluruh dunia ialah konsep teror yang dinamai jihad fardiah atau amaliah
perorangan. Dalam jihad itu, pelaku teror melakukan aksi sendiri-sendiri. “Di media kita kenal dengan istilah lone wolf,” ucap Budi. Sementara itu, pembahasan Revisi Undang-Undang Nomor 15 Tahun 2003 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Terorisme menyepakati klausul penyadapan. Kepala Badan Pembinaan Hukum Nasional dari Kementerian Hukum dan HAM Enny Nurbaningsih menyatakan pemerintah akan segera mengubah beberapa hal
“Muncul IS jilid kedua. Secara masif IS telah mengembangkan sel-selnya dengan format baru yang dinamai front merger.” Budi Gunawan Kepala BIN
terkait dengan izin penyadapan, lama waktu penyadapan, serta mekanisme pelaporan hasil penyadapan. “Di undang-undang yang eksisting itu juga tidak ada. Jadi kami akan buat pegangannya. Minggu depan kami rapat. Setelah itu kita bawa ke DPR,” kata Enny di Jakarta, kemarin. Selain itu, Enny mengatakan seluruh lembaga pemerintah yang terkait sudah bersedia menyepakati usulan DPR agar penyadapan dilakukan dengan
izin pengadilan negeri. Lama waktu penyadapan dibatasi satu tahun sesuai dengan ketentuan di undangundang sebelumnya. Hasil penyadapan akan dilaporkan juga kepada menteri komunikasi dan informatika. Namun, ketentuan itu tidak berlaku di saat situasi dianggap mendesak. Hanya, kata Enny, kriteria ‘mendesak’ itu perlu dirumuskan secara lebih jelas. Sementara itu, Operasi Tinombala di Kabupaten Poso,
Sulawesi Tengah, yang telah berakhir pada 3 Juli 2017 kembali diperpanjang hingga 3 Oktober 2017. Alasannya, masih tersisa tujuh anggota kelompok sipil bersenjata Mujahidin Indonesia Timur (MIT) masuk daftar pencarian orang (DPO). Kapolda Sulteng Brigjen Rudy Sufahriadi mengatakan, dalam operasi lanjutan itu, pelibatan personel Polri dan TNI tetap dilakukan dalam rangka mengejar sisa tujuh DPO. (Deo/TB/BB/Ant/P-4)
Pegawai KPK Gugat Pansus Hak Angket
MI/ROMMY PUJIANTO
TOLAK ANGKET KPK: Kelompok musik legendaris Slank melakukan pertunjukan musik di Gepan Gedung KPK, Jakarta, kemarin. Pertunjukan tersebut dalam rangka penegasan sikap bahwa Slank berdiri bersama lembaga antirasywah KPK dan masyarakat antikorupsi menolak hak angket KPK yang tengah digulirkan DPR.
Jaksa Agung Dukung demi Perbaikan Hukum Jaksa Agung menyatakan pihaknya mendukung langkah-langkah yang dilakukan pansus selama bertujuan memperbaiki penegakan hukum di Indonesia. RICHALDO HARIANDJA
richaldo@mediaindonesia.com
P
ANITIA Khusus Hak Angket Komisi Pemberantasan Korupsi menemui Jaksa Agung Muhammad Prasetyo. Mereka menggelar pertemuan secara tertutup selama kurang lebih dua jam mulai pukul 10.00 WIB, di gedung utama Kejaksaan Agung, Jakarta, kemarin. Sebelumnya, pansus juga bersilaturahim ke BPK dan Mabes Polri. Seusai pertemuan, Prasetyo mengatakan pansus menyampaikan mengenai tugas pokok dan kegiatan yang sudah berlangsung selama ini. Pada prinsipnya, Kejagung mendukung Pansus Hak Angket KPK karena menganggapnya sebagai upaya perbaikan penegakan hukum ke depan. “Kehadiran pansus ke Kejagung sangat positif. Kami sangat mendukung
dengan apa yang telah dilakukan selama ini. Sekali lagi, semata untuk perbaikan penegakan hukum,” ujar Prasetyo. Menurutnya, pro dan kontra atas kegiatan pansus wajar saja terjadi. Jika dari kegiatan pansus ternyata ditemukan kekurangan, tentu perlu diperbaiki. Dari pembicaraan yang mengemuka dalam pertemuan itu, ungkap Prasetyo, tidak ada niat sama sekali untuk mengganggu kinerja atau upaya melemahkan KPK. “Tidak ada sama sekali untuk mengerdilkan, mendiskreditkan, dan melemahkan, apalagi membubarkan lembaga yang memang masih kita perlukan keberadaannya itu. Kita tahu persis betapa masifnya korupsi di negara kita,” tegas Prasetyo. Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah mengatakan kedatangan mereka merupakan kunjungan kelembagaan dalam
rangka silaturahim. Fahri juga menjelaskan kedudukan mereka sebagai lembaga pengawas dan kewenangan menggunakan hak angket. Kejaksaan, kata dia, merupakan bagian dari terselenggaranya KPK karena banyak jaksa yang ditempatkan di lembaga antirasywah itu. Dalam kegiatan pansus ke depan, imbuhnya, diperlukan kerja sama dengan Kejaksaan Agung untuk menjelaskan fungsi dan kedudukan pribadi serta kelembagaan dalam pemeriksaan terkait hak angket. “Mudah-mudahan kerja samanya bisa berlanjut, khususnya menemani pansus dalam melaksanakan tugasnya sampai akhir,” ucap Fahri. Rombongan pansus yang berkunjung ke Kejagung, antara lain Agun Gunandjar Sudarsa, Mukhamad Misbakhun, Bambang Soesatyo, Fahri Hamzah, John Kenedy Azis, dan Eddy Kusuma Wijaya.
Tidak khawatir Pihak KPK mangaku tidak khawatir terhadap kunjungan tersebut. “Saya kira bagi kami tidak ada yang perlu dikhawatirkan dan dipermasalahkan
kalau kunjungan dilakukan ke kepolisian dan kejaksaan karena kami percaya institusi penegak hukum tetap akan menjalankan tugasnya sesuai dengan aturan perundang-undangan,” kata Juru Bicara KPK Febri Diansyah. Lebih lanjut, Febri menyatakan KPK mempersilakan pansus untuk berkunjung ke mana saja. “Kemarin kan ketemu Kapolri, hari ini ke Kejaksaan Agung. Bagi kami silakan saja. Sebenarnya hubungan KPK dengan kepolisian dan kejaksaan tetap akan dilakukan secara terus-menerus,” tuturnya. Ia menyatakan KPK juga sebelumnya sudah melakukan pertemuan dengan Kapolri dan Jaksa Agung untuk berkomitmen memperkuat upaya pemberantasan korupsi. “Banyak cara untuk memperkuat, misalnya melalui koordinasi dan supervisi dan juga tenaga dari Polri dan kejaksaan. Penuntut umum KPK semua berasal dari kejaksaan dan kami dapat dukungan yang kuat dari Jaksa Agung dan jajarannya. Tentu dari Polri pun demikian,” cetus Febri. (Dro/P-3)
PEGAWAI Komisi Pemberantasan Korupsi mengajukan gugatan uji materi soal keabsahan Pansus Hak Angket KPK, ke Mahkamah Konstitusi. Salah seorang pegawai KPK, Lakso Anindito, mengatakan menggugat Pasal 79 ayat (3) Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2014 tentang MPR, DPR, DPD, DPRD (MD3). Merujuk pada ketentuan pasal tersebut, mereka menilai KPK bukan objek angket DPR. “Kalau kita mau melihat secara objektif, objek hak angket tidak pernah selain dari pemerintah dalam konteks eksekutif. KPK tidak termasuk karena posisinya sebagai penegak hukum,” ujar Lakso seusai mendaftarkan gugatan uji materi di Gedung MK, Jakarta, kemarin. Atas alasan tersebut, kata dia, MK diminta untuk menafsirkan Pasal 79 ayat (3). Gugatan ditandatangani lima pegawai KPK. Selain Lakso yang merupakan pengurus pegawai KPK, ada Harun Al Rasyid (Ketua II Wadah Pegawai KPK), Hotman Tambunan, Yadyn (jaksa KPK), dan Novariza. Harun berharap MK sebagai lembaga pengawal konstitusi dapat memberikan keputusan yang adil dan proporsional agar dapat menghentikan pansus hak angket. Ia menilai keberadaan pansus sulit dipisahkan dari kasus yang tengah ditangani KPK, yakni dugaan korupsi terkait dengan proyek
pengadaan kartu tanda penduduk elektronik (KTP-E). Multitafsir soal objek hak angket DPR, ujarnya, perlu diluruskan MK agar tidak terjadi kesewenangan terhadap lembaga negara dengan menggunakan hak angket DPR. Dia berpendapat uang hasil pajak semestinya dipakai untuk mendukung proses pemberantasan korupsi. Penggunaan anggaran negara untuk membiayai agenda politik yang terindikasi dapat menghambat pemberantasan korupsi seharusnya tidak perlu terjadi. “Ini adalah upaya untuk menggunakan duit negara untuk menghambat proses pemberantasan korupsi,” cetus Harun. Dengan adanya pansus hak angket, kata Harun, para pegawai KPK merasa terganggu dan menjadi tidak fokus dalam bekerja. Hal serupa juga, kata dia, dialami pimpinan KPK. “Terus terang kami semua sangat terganggu. Apalagi, kami menganggap pansus tidak sesuai dengan ketentuan UU yang ada,” paparnya. Harun menambahkan uji materi yang diajukan ke MK akan berpengaruh terhadap lembaga-lembaga yang lain. “Kita bicara mengenai lembaga-lembaga lain yang dibentuk pascareformasi yang seharusnya independen, tetapi kini justru berpotensi untuk diintervensi melalui proses yang sama di kemudian hari.” (Pol/P-3)
ANTARA/MUHAMMAD ADIMAJA
UJI KEABSAHAN: Ketua Wadah Pegawai KPK Harun Al Rasyid
(kiri) bersama Pengurus Wadah Karyawan KPK Yadyn (kanan) dan Lakso Anindito mengajukan pengujian peraturan perundangundangan (judicial review) di Gedung Mahkamah Konstitusi, Jakarta, kemarin. Karyawan KPK mengajukan berkas tersebut untuk menguji keabsahan Pansus Hak Angket KPK.
Pasal Makar tidak Ganggu Kebebasan Berpikir
MI/ARYA MANGGALA
DENGARKAN KETERANGAN AHLI: Ketua panelis hakim konstitusi
Arief Hidayat (kanan) bersama hakim Anwar Usman (kiri) memimpin sidang pengujian UU No 1 Tahun 1946 tentang Peraturan Hukum Pidana (KUHP) di Gedung Mahkamah Konstitusi, Jakarta, kemarin. Sidang tersebut beragendakan mendengarkan keterangan ahli pemohon.
DIREKTUR Litigasi Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkum dan HAM) Ninik Hariwanti menyebut Pasal 104, Pasal 106, Pasal 107, Pasal 108, dan Pasal 110 Kitab Undang-Undang Hukum Pidana (KUHP) tidak bertentangan dengan kebebasan berpikir dan kemerdekaan menyatakan pikiran. Hal itu ia sampaikan dalam sidang uji materi KUHP terkait dengan frasa ‘makar’ untuk dua permohonan Nomor 7/PUU-XV/2017 dan Nomor 28/ PUU-XIV/2017 di Gedung Mahkamah Konstitusi (MK), Jakarta, kemarin. Agenda sidang ialah mendengarkan keterangan pemerintah dan ahli dari pemohon. “Sebab, pasal yang diujikan bertujuan memberikan kepastian dan perlindungan di mata hukum. Pasal
tersebut berlaku bagi seluruh masyarakat Indonesia maupun warga negara asing,” jelasnya di hadapan majelis hakim konstitusi yang dipimpin Ketua MK Arief Hidayat. Ninik menyebut pasal makar juga bertujuan memberikan perlindungan bagi negara. Hal tersebut menyangkut eksistensi negara agar terhindar dari ancaman dalam dan luar negeri. “Hal demikian juga telah diatur dalam dunia internasional melalui Konvensi Montevideo 1933,” ujarnya. Berdasarkan hal tersebut, pemerintah meminta MK menolak permohonan pemohon atau setidaknya tak dapat diterima. Sebab, pemerintah menilai pemohon tidak memiliki legal standing. Sementara itu, ahli pemohon un-
tuk perkara Nomor 7 Tristam Pascal Moeliono mempersoalkan arti dari kata aanslag. Dekan Fakultas Hukum Universitas Katolik Parahyangan (Unpar) Bandung menyebut kata itu memiliki makna luas dan tak mesti dimaknai sebagai makar. “Misal, (aanslag) dalam terjemahan bahasa Inggris artinya violent attack. Jika diartikan ke bahasa Indonesia, maknanya adalah serangan. Dalam bahasa Indonesia, aanslag diartikan dengan banyak arti, termasuk diartikan sebagai makar,” jelasnya. Ia menganalisis aanslag dimaknai makar karena berpatokan dari terjemahan banyak praktisi hukum dalam menerjemahkan buku KUHP yang aslinya berbahasa Belanda. “Jadi aanslag dimaknai sebagai
makar spiritnya sebagai perlindungan terhadap negara dari ancaman tertentu,” tegasnya. Pemohon perkara No 28/PUUXV/2017 menguji Pasal 104, serta Pasal 106 hingga Pasal 110 KUHP. Ketentuan mengatur soal makar tersebut digunakan pemerintah untuk mengkriminalisasi pemohon serta telah merugikan hak konstitusional pemohon selaku warga negara. Perkara No 7/PUU-XV/2017 menguji Pasal 87,104, 106, 107, 139a, 139b, dan 140 KUHP. Mereka memandang tak ada kejelasan definisi kata aanslag yang diartikan sebagai makar. Makar berasal dari bahasa Arab, padahal aanslag lebih tepat diartikan sebagai serangan sehingga mengaburkan makna makar. (Pol/P-5)
POLITIK & KEMANAN
JUMAT, 14 JULI 2017
5
Presiden Minta Dikalkulasi dengan Matang Presiden mengakui banyak negara yang kini telah memisahkan pusat bisnis dengan pemerintahan. Oleh karena itu, Indonesia mulai mengkaji hal tersebut. SYAHRUL KARIM
syahrul@mediaindonesia.com
P
RESIDEN Joko Widodo menyebut ada tiga provinsi yang sedang dikaji oleh Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) yang akan dijadikan sebagai ibu kota negara. Namun, dirinya tidak menyebut secara gamblang tiga provinsi tersebut. Presiden mengatakan bahwa semua kota layak dan semua kota menjadi kandidat kuat. Kendati demikian, dirinya tidak ingin menyinggung pemindahan ibu kota negara karena hal itu masih dalam kajian Bappenas. “Mengenai ibu kota saya tidak mau singgung itu dulu karena masih dalam kajian Bappenas. Nanti semua orang beli tanah di sana, enggak jadi pindah nanti. Harga tanah melambung,� ujarnya di Balikpapan, Kalimantan Timur, kemarin. Hal yang pasti soal pemindahan ibu kota, Presiden menegaskan, semua akan dikalkulasi secara detail, termasuk dari sisi kebencanaan, keekonomian, dan infrastruktur. “Kemudian biayanya berapa karena menyangkut biaya,� tuturnya. Jokowi mengakui banyak negara yang kini telah memisahkan pusat bisnis dengan pemerintahan, antara ekonomi dan pemerintahan. Oleh karena itulah, Indonesia mulai mengkaji hal tersebut. Pada kesempatan yang sama, Gubernur Kalimantan Timur Awang Faroek Ishak mengusulkan langsung kepada Presiden Joko Widodo agar Kaltim dapat diusulkan sebagai pusat pemerintahan atau ibu kota Indonesia. Awang menjelaskan Kaltim memiliki lahan yang masih cukup luas, dan telah memiliki infrastruktur strategis, termasuk bandara internasional. “Kami mengajukan ibu kota negara pindah ke Kalimantan Timur. Berapa pun
lahan yang diperlukan Bappenas kami siap untuk memfasilitasinya,� ujarnya di depan Presiden. Sebelumnya Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono menyebutkan Kalimantan Tengah, Kalimantan Selatan, dan Kalimantan Timur yang menjadi pilihan rencana pemindahan ibu kota negara. Ketiga daerah itu diyakini ideal dan memiliki ketersediaan lahan yang mencukupi.
Berkelas dunia
ANTARA/ABRIAWAN ABHE
Mantan Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Kepala Bappenas Andrinof Chaniago mengatakan ibu kota baru Indonesia nantinya harus bisa menjadi kota berkelas dunia yang disiapkan untuk ratusan tahun ke depan. “Kita selama ini hanya tinggal di kota warisan kolonial. Akibatnya, pembangunan dan perkembangan kotanya secara sporadis dan tambal sulam,� kata Andrinof, kemarin. Pakar kebijakan publik Universitas Indonesia itu mengatakan ibu kota baru harus futuristik dan bisa memenuhi kebutuhan dan kebanggaan bangsa Indonesia. Saat ditanya bagaimana kriteria wilayah yang ideal untuk dibangun ibu kota baru, Andrinof mengatakan harus berada di tengah Indonesia dan di luar Pulau Jawa. “Tentu yang dipilih harus lahan yang relatif masih kosong atau kepadatan penduduknya masih rendah serta memiliki daya dukung lingkungan seperti ketersediaan air dan akses transportasi,� tuturnya. Menurut Andrinof, pengambilan keputusan dan kebijakan untuk memindahkan ibu kota harus berdasarkan kajian. “Pemindahan ibu kota harus berdasarkan kepentingan yang lebih besar. Karena itu, perlu ada kajian yang serius,� ujarnya. (DW/ Ant/P-4)
UJI COBA SENJATA: Prajurit TNI-AU menembakkan rudal ke udara saat uji coba perdana senjata baru Denhanud 472 Paskhas, di Kabupaten Bulukumba, Sulawesi Selatan, kemarin. Dalam kegiatan tersebut dilakukan uji coba terhadap senjata baru jenis rudal chiron buatan Korea Selatan dan meriam oerlikon skyshield buatan Swiss.
Ketum Parpol Pasrahkan kepada Presiden RENCANA perombakan kabinet dipandang Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh sebagai hak prerogatif Presiden. Untuk itu, dirinya menyerahkan hal itu seutuhnya kepada pemerintah. “Kalau memang Presiden memandang perlu (reshue), itu akan berjalan,â€? ujarnya di Jakarta, kemarin. Menurutnya, Presiden selalu memliki pandangan dan pertimbangan dalam menjalankan negara. Meskipun demikian, dirinya tidak mengetahui kebenaran terhadap isu tersebut. “Posisi kami, sama seperti isu sebelumnya, dalam setiap isu yang sedang berjalan, itu ialah hak Presiden,â€? tegas dia.
Sementara itu, Ketua Umum Partai Amanat Nasional Zulkifli Hasan menegaskan bahwa perombakan kabinet merupakan hak sepenuhnya presiden. Bahkan, jika itu terkait kemungkinan dicopotnya Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Asman Abnur yang merupakan kader PAN. “Ditambah dikurangi. Dukung kebijakan yang menyejahterakan rakyat,� ujarnya. Ketua Koordinator Bidang Kesra Partai Golkar Roem Kono mengakui belum ada pembicara an resmi terkait perombakan kabinet dan kemungkinan penambahan menteri dari partainya.
Namun, kata dia, Golkar siap jika diminta menambah menteri. Saat ini Golkar menyumbang satu kader di jajaran menteri, yakni Menteri Perindustrian Airlangga Hartanto. “Menunggu saja, itu kan hak prerogatif presiden. Namun, kalau diminta, kita banyak stoknya. Stok jadi menteri,â€? tuturnya. Sementara itu, Presiden Joko Widodo menegaskan bahwa perombakan kabinet tidak akan dilakukan minggu ini. “Enggak ada reshue hari ini enggak ada, minggu ini juga enggak ada,â€? kata Presiden di Balikpapan, Kalimantan Timur, kemarin. Namun, Presiden Jokowi me-
nyampaikan bahwa kemungkinan perombakan itu ada. “Tadi sudah saya bilang hari ini tidak ada reshue, minggu ini tidak ada reshue,â€? katanya. Tercatat, Jokowi sudah dua kali merombak susunan kabinet dalam tiga tahun terakhir pemerintahannya. Sebelumnya, Wakil Presiden Jusuf Kalla mengakui Kemenpan-Rebiro telah menyerahkan hasil evaluasi atas kinerja kementerian dan lembaga kepadanya dan Presiden Jokowi. Namun, ia membantah jika hasil penilaian tersebut akan menjadi dasar untuk mengevaluasi menteri mana saja yang layak untuk di-reshue. (Ric/ DW/Ant/P-4)
ANTARA/INDRIANTO EKO SUWARSO
PENANGANAN HOAKS: Ketua Lembaga Kajian Hukum Teknologi Fakultas Hukum
UI Edmon Makarim (kiri), pakar semantik web dan natural language processing (NLP) Ismail Fahmi, dan moderator Devi Rahmawati (kanan) menyampaikan pemaparan dalam Seminar Nasional: Penanganan Hoax dan Upaya Penyediaan Informasi Berkualitas, di Pusat Studi Jepang Universitas Indonesia, Depok, Jawa Barat, kemarin.
Jadikan Pemilihan Ketua MK untuk Regenerasi PEMILIHAN Ketua Mahkamah Konstitusi, hari ini, diharapkan dapat berjalan secara demokratis dalam Rapat Permusyawaratan Hakim (RPH) yang akan dilakukan seluruh hakim konstitusi secara internal. Momentum ini juga diharapkan menjadi proses regenerasi di tubuh MK. Hal itu disampaikan Ketua Yayasan Lembaga Bantuan Hukum Indonesia Bidang Advokasi Muhammad Isnur di Jakarta, kemarin. “Kami dorong ada regenerasi,� katanya dalam diskusi yang bertajuk Pemilihan Ketua sebagai Penentu Masa Depan Mahkamah Konstitusi. Ia menyebutkan ada empat kriteria yang bisa dipilih sebagai Ketua MK. Pertama, hakim yang masa jabatannya masih panjang. “Yang masih lama seperti Saldi Isra, Manahan Sitompul, I Dewa Gede Palguna,� tambahnya. Kedua, hakim yang proses seleksinya lebih baik ketimbang sebelumnya, seperti yang dilakukan Presiden Joko Widodo dengan membentuk tim pansel. Ketiga, hakim yang terhindar dari isu-isu negatif, seperti isu LHKPN atau pelanggaran kode etik lainnya. Dalam catatannya, kata Isnur, ada empat hakim yang pernah dilaporkan ke dewan etik terkait ketidaktaatan penyerahan LHKPN, yakni Arief Hidayat, Anwar Usman, Suhartoyo, dan Aswanto. Keempat, hakim yang mempunyai sema-
ngat, visi, keberanian dan kreativitas dalam mengembangkan MK ke depan. Pada kesempatan yang sama, Peneliti Kode Inistiatif Adelline Syahda meminta agar pemilihan ketua MK ini mengaca pada kepemimpinan sebelumnya. “Kepemimpinan sekarang terjadi penurunan, maka penggantian ketua menjadi momentum untuk mengubahnya,� kata dia. Berdasarkan catatan Kode Inisiatif, ada beberapa catatan dalam kepemimpinan MK sebelumnya. Pertama, penurunan kinerja MK dalam memutus. Sepanjang 2016, proses pengujian UU lebih lama, yakni 10 bulan jika dibandingkan dengan rata-rata 13 tahun MK dalam menguji UU yang hanya butuh 6,5 bulan. Kedua, MK kurang responsif dalam melihat uji materi UU. Misalnya, uji materi UU 10/2016 tentang Pilkada yang baru saja diputus. Ketiga, kelembagaan MK tercoreng dengan adanya kasus korupsi yang menimpa Akil Mochtar dan Patrialis Akbar. Terpisah, Juru Bicara Mahkamah Konstitusi Fajar Laksono menyampaikan bahwa ada dua tata cara pemilihan ketua MK, yakni melalui musyawarah mufakat dan pemungutan suara. Menurut dia, semua hakim memiliki hak dan kesempatan yang sama untuk ikut dalam pemilihan ketua MK besok. (Nur/P-4)
KEBIJAKAN pangan di era P r e s i d e n J o ko W i d o d o Wapres Jusuf Kalla yang tertuang dalam Nawa Cita melandasi cita-cita pemerintah untuk mencapai swasembada pangan dalam rangka ketahanan pangan nasional. Presiden menggarisbawahi tiga hal, yaitu pangan yang cukup untuk masyarakat, turunnya angka kemiskinan, dan peningkatan kesejahteraan petani. Ketiga tujuan itu menjadi dasar kebijakan pangan pemerintah. Sejak Oktober 2014, Kementerian Pertanian (Kementan) di bawah kepemimpinan Andi Amran Sulaiman menetapkan program prioritas dengan target swasembada padi, jagung, kedelai, bawang, cabai, daging, dan gula. Implementasi program itu tecermin pada pengadaan Upaya Khusus (Upsus) melalui peningkatan produksi padi, jagung, dan kedelai (pajale) sebagai target awal, diikuti bawang merah dan cabai, serta program sapi indukan wajib bunting (siwab) untuk swasembada daging sapi. Untuk gula, Kementan mendorong investasi swasta untuk membangun pabrik baru sembari merevitalisasi pabrik gula yang ada. Berdasarkan peta jalan menuju lumbung pangan dunia, Kementan menargetkan swasembada padi, bawang merah, dan cabai pada 2016. Pada 2017, swasembada jagung. Pada 2019, kedelai dan gula, 2025 gula industri, 2026 daging sapi, dan 2033 bawang putih. Pada akhirnya, 2045, Indonesia akan menjadi lumbung pangan dunia. Berbagai macam program terobosan dibuat didasarkan pada kondisi lapangan, yang lalu diimplementasikan melalui program dan tindakan konkret. Pertama, Kementan merevisi Perpres No 172/2014 tentang pengadaan benih dan pupuk dari lelang menjadi penunjukan langsung. Kedua, refocusing bujet 2015-2017 sebanyak
Rp12,3 triliun. Ketiga, bantuan benih 7 juta ha untuk petani harus di luar lokasi yang sudah ada agar terjadi pemerataan peningkatan luas tambah tanam. Keempat, pengawalan program Upsus dan evaluasi harian dengan melibatkan TNI. Kelima, deregulasi perizinan dan investasi serta asuransi usaha pertanian. Keenam, pengendalian harga, distribusi, impor, dan memacu ekspor. Kementan juga merilis kebijakan terkait dengan penataan SDM pertanian dan manajemen, menerapkan reward and punishment kepada daerah terkait kemampuan penyerapan anggaran dan pencapaian target produksi, melakukan monitoring dan evaluasi harian, melepaskan ego sektoral, dan membentuk Tim Sapu Bersih Pungli, serta membentuk Satgas KPK, Kejagung, Polri, dan BPK untuk pengawasan. Dampak penerapan dari program dan kebijakan tersebut antara lain meningkatnya produksi 13 komoditas strategis (pra-Aram 2016), seperti padi dan jagung. Pencapaian produksi pangan strategis juga diikuti peningkatan produksi protein hewani. Pada 2016 produksi
daging sapi 0,52 juta ton, naik 5,31% dari 2014. Peningkatan juga terdapat pada produksi telur dan daging ayam. Seiring dengan kenaikan produksi, kesejahteraan petani pun membaik. Nilai tukar petani (NTP) 2016 mencapai 101,65, naik 0,06% dari 2015. Sementara itu, Nilai tukar usaha petani (NTUP) rata-rata nasional 2016 ada di posisi tertinggi dalam tiga tahun terakhir, yakni 109,86. Capaian-capaian itu telah membawa Indonesia mewujudkan kedaulatan pangan dengan tidak mengimpor beras, bawang, dan cabai. Adapun impor jagung turun drastis 66,6% pada 2016. Indonesia bahkan telah bisa mengekspor, seperti beras ke Papua Nugini dan Sri Lanka. Indonesia juga mengekspor jagung ke Malaysia dan Timor Leste, serta bawang merah ke Vietnam, Filipina, dan Singapura. Untuk memperlancar dan mempercepat pencapaian program terobosan itu, Kementan membangun sinergi dengan berbagai kementerian dan lembaga terkait. Tujuannya pembangunan pertanian terjadi secara komprehensif, dari hulu ke hilir, di samping juga mewujudkan
cita-cita menjadi lumbung pangan dunia pada 2045. Bentuk sinergi itu antara lain dalam hal penyediaan air irigasi secara kontinu sepanjang tahun. Terkait dengan itu, Kementan berkolaborasi dengan Kementerian Desa dan Daerah Tertinggal dan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat. Sinergi lain ialah dengan BUMN, yakni Pupuk Indonesian Holding Company, dan PT SHS serta PT Pertani dalam penjaminan penyediaan pupuk dan benih. Kemudian, untuk penyediaan stok pangan nasional, Kementan dan Bulog bermitra guna menyerap gabah petani secara maksimal. Bersama Kementerian Perdagangan, Kementan mendorong pengendalian harga di tingkat petani dan tingkat konsumen melalui penetapan harga pembelian pemerintah (HPP) dan harga acuan. Capaian kinerja Kementan turut diapresiasi oleh berbagai pihak. Wakil Ketua Komisi IV DPR Herman Khaeron mengatakan, “Keberhasilan pembangunan sektor pertanian ini tidak terlepas dari upaya panjang menuju kedaulatan.� (RO/S2-25)
6
TIPIKOR
JUMAT, 14 JULI 2017
Miryam Siap Ladeni KPK Miryam S Haryani mengklaim video milik lembaga antirasywah tidak akan bisa menunjukkan ekspresi orang yang sedang tertekan saat menjalani pemeriksaan. DERO IQBAL MAHENDRA dero@mediaindonesia.com
M
ANTARA/ROSA PANGGABEAN
KASUS PEMBERIAN KETERANGAN PALSU: Mantan anggota DPR Miryam S Haryani bersiap menjalani sidang perdana kasus
dugaan pemberian keterangan palsu di Pengadilan Tipikor, Jakarta, kemarin. Jaksa penuntut umum mendakwa Miryam memberi keterangan palsu dalam sidang KTP-E.
Ade Komarudin Bantah Terima Suap KOMISI Pemberantasan Korupsi (KPK) memeriksa mantan Ketua DPR Ade Komarudin dalam penyidikan tindak pidana korupsi proyek kartu tanda penduduk elektronik (KTP-E). Ia menjadi saksi untuk tersangka Andi Agustinus alias Andi Narogong. “Tidak ada yang berubah, waktu dipanggil untuk tersangka Irman dan Sugiharto, sekarang kan tersangkanya Andi Narogong. Pada waktu itu, saya juga menyampaikan tidak kenal Andi Narogong,” kata Ade seusai diperiksa di Gedung KPK, Jakarta, kemarin. Andi Narogong sudah menjadi tersangka di KPK. Ia merupakan pengusaha rekanan
Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) yang disebutsebut berperan membagibagikan uang ke sejumlah anggota DPR demi memuluskan proyek KTP-E. Ade pun membantah telah menerima aliran dana KTP-E dari mantan Direktur Jenderal Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) Irman yang dikirim oleh Ketua Panitia Pengadaan Proyek KTP-E saat itu Drajat Wisnu Setyawan. “Kan Bapak-Bapak dan IbuIbu sudah tahu karena itu di persidangan. Dalam sidang Pak Drajat ditanya, Pak Drajat bilang tak tahu,” ucap politikus Partai Golkar tersebut.
Dalam surat dakwaan milik Irman dan Direktur Pengelolaan Informasi Administrasi Kependudukan (PIAK) Kemendagri Sugiharto, Ade Komarudin yang saat itu menjabat Sekretaris Fraksi Golkar juga disebut menerima total US$100 ribu terkait proyek KTP-E sebesar Rp5,95 triliun. Selain Ade, KPK juga memeriksa mantan Ketua Kelompok Fraksi (Kapoksi) Partai Hanura di Komisi II DPR Djamal Aziz. Djamal mengaku tidak mengerti sama sekali soal proyek pengadaan kartu tanda penduduk berbasis elektronik (KTP-E). “Ternyata saya itu tidak mengerti sama sekali tentang KTP-E ini. Soalnya saya Agus-
tus 2010 itu sudah pindah ke Komisi X DPR,” kata Djamal sesuai diperiksa KPK. Ketika masih duduk di Komisi II DPR dirinya mengaku tidak berada di Panitia Kerja (Panja) Otonomi Daerah (Otda). Dalam dakwaan, Djamal Aziz disebut menerima US$37 ribu terkait proyek KTP-E. “Saya kebetulan di Panja Pertanahan di bawah BPN,” ucap Djamal. KPK juga memeriksa mantan Staf Dukcapil Kemendagri Yosep Sumartono untuk tersangka Markus Nari. Markus disangkakan memberi keterangan tidak benar pada persidangan KTP-E dengan terdakwa Irman dan Sugiharto. (Dro/Ant/P-5)
DIPERIKSA SEBAGAI SAKSI: Mantan
Ketua DPR Ade Komarudin meninggalkan Gedung KPK, Jakarta, kemarin. Politisi Partai Golkar tersebut diperiksa penyidik KPK sebagai saksi kasus dugaan korupsi pengadaan KTP-E untuk tersangka Andi Agustinus alias Andi Narogong.
ANTAN anggota Komisi II DPR dari Fraksi Partai Hanura, Miryam S Haryani, sangat siap menghadapi Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) yang akan membuka rekaman video saat dirinya diperiksa untuk penyidikan kasus megakorupsi proyek KTP elektronik (KTP-E). Ia kini berstatus terdakwa kasus memberikan keterangan palsu saat persidangan dugaan tindak pidana korupsi KTP-E dengan mencabut berita acara pemeriksaan (BAP) pada tahap penyidikan. “Silakan. Bagus itu,” katanya di Pengadilan Tipikor, Jakarta, kemarin. Miryam menyatakan dirinya memang tertekan saat menjalani penyidikan untuk mantan pejabat Kemendagri yang kini berstatus terdakwa korupsi KTP-E, Irman dan Sugiharto. Ia pusing lantaran penyidik KPK Novel Baswedan mulutnya bau buah durian. “Mungkin orang yang tertekan di video dengan orang yang tertekan di fisik berbeda dong, kalau misalnya ada orang, misalnya saat marah diam, tertekan itu kan tidak bisa dilihat dari tayangan video itu,” ujarnya lagi. Jaksa penuntut umum (JPU) KPK Kresno Anto Wibowo saat pembacaan dakwaan mengatakan Miryam dengan sengaja tidak memberi keterangan atau memberikan keterangan yang
tidak benar dengan cara mencabut semua keterangannya dalam BAP. “(Miryam) mencabut semua keterangannya yang pernah diberikan dalam BAP penyidikan yang menerangkan antara lain adanya penerimaan uang dari Sugiharto dengan alasan pada saat pemeriksaan penyidikan telah ditekan dan diancam oleh tiga orang penyidik KPK,” ujar Kresno.
Kesaksian lisan tiga penyidik KPK di persidangan membuktikan bahwa tidak ada tekanan terhadap Miryam. Pencabutan BAP itu terjadi dalam sidang pada 23 Maret 2017 saat Miryam menjadi saksi untuk terdakwa Irman dan Sugiharto dalam kasus dugaan korupsi KTP-E di ruang sidang Pengadilan Tipikor Jakarta.
Sudah diingatkan Menurut jaksa Kresno, hakim ketika itu sudah mengingatkan Miryam agar memberikan keterangan yang benar di persidangan karena sudah disumpah. Hakim juga menilai keterangan Miryam dalam BAP sangat runut dan sistematis sehingga mustahil mengarang keterangan.
Pada persidangan 30 Maret 2017, JPU menghadirkan kembali Miryam di persidangan bersama 3 penyidik KPK, yaitu Novel Baswedan, MI Susanto, dan A Damanik. Para penyidik mengklaim tidak pernah melakukan penekanan dan pengancaman saat memeriksa Miryam sebagai saksi. “Dalam 4 kali pemeriksaan pada 1, 7, 14 Desember 2016 dan 24 Januari 2017, kepada terdakwa (Miryam) diberi kesempatan untuk membaca, memeriksa, dan mengoreksi keterangannya pada setiap akhir pemeriksaan sebelum diparaf dan ditandatangani terdakwa,” tegas jaksa Kresno. Selain kesaksian lisan tiga penyidik KPK, perbuatan Miryam mencabut semua BAP juga bertentangan dengan buktibukti lain berupa dokumen draf BAP yang telah dicoratcoret atau dikoreksi dengan tulisan tangan Miryam maupun rekaman video pemeriksaan. “Demikian pula keterangan terdakwa yang membantah penerimaan uang dari Sugiharto bertentangan dengan keterangan (terdakwa II kasus korupsi KTP-E) Sugiharto yang menerangkan telah memberikan sejumlah uang kepada terdakwa,” lanjut Jaksa Kresno. Miryam terancam pidana paling lama 12 tahun dan denda paling banyak Rp600 juta. Miryam pun mengajukan keberatan atau eksepsi terhadap dakwaan itu. Sidang akan dilanjutkan pada 18 Juli 2017. (Ant/P-5)
Ketua AMPG Pengaruhi Pejabat Kementerian Agama KETUA Angkatan Muda Partai Golkar (AMPG) Fadh El Fouz didakwa menerima Rp3,411 miliar dari pengusaha terkait pengadaan laboratorium komputer MTs tahun 2011 dan penggandaan Alquran tahun 2011-2012 di Kementerian Agama (Kemenag). Sidang digelar di Pengadilan Tipikor Jakarta, kemarin. Jaksa penuntut umum (JPU) KPK Lie Putra Setiawan mengatakan Fadh El Fouz bersama-sama dengan Zulkarnaen Djabar selaku anggota DPR 2009-2014 menerima beberapa kali hadiah berjumlah Rp14,39 miliar dari Abdul Kadir Alaydrus. “Karena Zulkarnaen Djabar selaku anggota Badan Anggaran DPR bersama-sama dengan terdakwa dan Dendy Prasetya Zulkarnaen Putra (anak Zulkarnaen Djabar) telah menjadikan sejumlah perusahaan sebagai pemenang pengadaan laboratorium dan pengadaan Alquran,” kata jaksa Lie Putra.
“Saya memahami dakwaan (yang dibacakan jaksa) dan saya mengakui bersalah dan saya siap dihukum.” Fadh El Fouz Ketua AMPG
Para pemenang pengadaan ialah PT Batu Karya Mas sebagai pemenang pengadaan laboratorium komputer madrasah tsanawiyah (MTs) tahun anggaran (TA) 2011, PT Adhi Aksara Abadi Indonesia sebagai pemenang pekerjaan penggandaan Kitab Suci Alquran APBN-P TA 2011, dan PT Sinergi Pustaka Indonesia sebagai pemenang penggandaan kitab suci Alquran tahun anggaran 2012. Perbuatan itu awalnya ter-
jadi saat terjadi pertemuan pada September 2011 di ruang kerja Zulkarnaen di Gedung Nusantara I DPR yang dihadiri Zulkarnaen Djabar, Fadh, dan Dendy Prasetia mengenai pengadaan laboratorium komputer MTs 2011 dan penggandaan Alquran tahun 2011 dan 2012 di Kementerian Agama. “Proses pengadaan khususnya penetapan pemenang lelang atas ketiga pekerjaan tersebut, Zulkarnaen Djabar bersama-sama terdakwa danDendy memengaruhi para pejabat yang terlibat dalam proses pengadaan di Kemenag agar memenangkan pihak tertentu yang dikehendaki oleh mereka,” lanjut jaksa Lie. Atas dakwaan itu, Fadh mengakui seluruhnya. “Saya memahami dakwaan dan saya mengakui bersalah dan saya siap dihukum,” kata Fadh. Di sisi lain, Zulkarnaen dan Dendy sudah terlebih dahulu divonis masing-masing 15 dan 8 tahun penjara pada 2013 lalu. (Ant/P-5)
MI/ROMMY PUJIANTO
Politikus PKB Didakwa Terima Rp7 M ANGGOTA DPR dari Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Musa Zainuddin didakwa menerima uang suap Rp7 miliar dari Abdul Khoir selaku Direktur Utama PT Windhu Tunggal Utama terkait program optimalisasi proyek infrastruktur di Maluku dan Maluku Utara. “Terdakwa Musa Zainuddin, yaitu anggota DPR periode 2014-2019 bersama-sama dengan Amran Hi Mustary selaku Kepala Balai Pelaksana Jalan Nasional (BPJN) IX Maluku dan Maluku Utara menerima hadiah uang sejumlah Rp7 miliar,” kata JPU KPK Wawan Yunarwanto di Pengadilan Tipikor, kemarin. Menurut jaksa Wawan, Musa
Zainuddin dan Amran Hi Mustary menerima duit dari Abdul Khoir agar mengusulkan program prioritas dalam proyek pembangunan infrastruktur Jalan Taniwel-Saleman dan rekonstruksi Jalan Piru-Saisala di BPJN IX Maluku dan Maluku Utara. Pada September 2015, kata jaksa Wawan, ada pertemuan di Hotel Grand Mahakam Jakarta. Musa diperkenalkan kepada Abdul Khoir oleh Amran. Musa menyampaikan dirinya ialah Kapoksi PKB di Komisi V DPR yang baru. “Terdakwa juga menyampaikan memunyai dana tambahan seluruhnya sebesar Rp500 miliar terdiri atas Rp200 juta dana optimalisasi serta tam-
bahan dana aspirasi sebesar Rp160 miliar dengan Rp140 miliar akan dialokasikan ke Maluku dan Maluku Utara,” kata Jaksa Wawan. Beberapa hari kemudian, Musa, Abdul, dan Amran menyepakati program Musa akan dikerjakan Abdul Khoir dan So Kok Seng. Proyek pembangunan jalan Taniwel-Saleman senilai Rp56 miliar akan dikerjakan So Kok Seng dan rekonstruksi Piru-Waisala Maluku senilai Rp52 miliar diberikan ke Abdul Khoir. Abdul Khoir berjanji akan memberikan 8% fee dari nilai proyek Jalan Taniwel-Saleman sebesar Rp4,48 miliar dan proyek rekonstruksi PiruWaisala Maluku Rp3,52 miliar.
Musa pada 13 Oktober 2015 meminta Kepala Biro Perencanaan Anggaran dan Kerja Sama Luar Negeri Kementerian PU-Pera Ayi Hasanudin agar semua usulan apsirasi harus melalui Musa. Jaksa Wawan mengatakan, pada akhir Desember 2015, orang kepercayaan Musa bernama Jailani menyerahkan Rp7 miliar campuran rupiah dan dolar Singapura dari Abdul Khoir kepada staf administrasi Musa bernama Mutakin dalam 2 tas ransel hitam. Mutakin kembali ke rumah jabatan Musa dan meletakkan 2 ransel itu dalam kamar tidur Musa. Sidang akan dilanjutkan pada 19 Juli 2017. (Ant/P-5)
ANTARA/ROSA PANGGABEAN
SIDANG PERDANA MUSA ZAINUDDIN: Anggota Komisi V DPR Musa Zainuddin keluar ruangan seusai menjalani sidang perdana kasus suap proyek pembangunan jalan di Maluku dan Maluku Utara, di Pengadilan Tipikor, Jakarta, kemarin. Jaksa penuntut umum mendakwa Musa Zainuddin menerima suap Rp7 miliar dari pengusaha Abdul Khoir terkait proyek pembangunan jalan di Maluku dan Maluku Utara.
SUARA ANDA
JUMAT, 14 JULI 2017
EDITORIAL
7
Tanggapan Editorial
13 Juli 2017
Demi NKRI
Tegas dan Lekas Menindak Ormas P
EMERINTAH betul-betul unjuk ketegasan dalam menyikapi organisasi kemasyarakatan (ormas) yang anti-Pancasila dan UUD 1945. Lantaran sulit untuk membubarkan mereka lewat prosedur undang-undang yang ada, peraturan pemerintah pengganti undang-undang (perppu) pun diterbitkan sebagai senjata pemusnah ormas-ormas menyimpang. Perppu Nomor 2 Tahun 2017 itu diteken Presiden Joko Widodo pada 10 Juli dan secara resmi diumumkan Menko Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Wiranto, kemarin. Perppu itu menjadi perangkat yang lebih kuat dan lebih memadai ketimbang UU No 17 Tahun 2013 tentang Ormas untuk menindak ormasormas yang dinilai berlawanan dengan dasar negara. Pemerintah tentu tak asal menerbitkan perppu, termasuk perppu soal ormas kali ini. Beragam pertimbangan menjadi landasan yang ujung-ujungnya demi keberlangsungan kehidupan berbangsa dan bernegara sesuai prinsipprinsip mulia Pancasila dan UUD 1945. Perppu No 2/2017 bukan sekadar produk obral murah kewenangan yang dimiliki pemerintah. Ia memang mendesak diterbitkan atas dasar keadaan mendesak untuk menyelesaikan masalah secara hukum terhadap ormas-ormas bermasalah di saat perangkat hukum yang ada tak mendukung penyelesaian itu secara cepat. UU tentang Ormas memang mengatur pembubaran ormas menyimpang, tetapi prosedurnya panjang, berbelit, dan butuh waktu lama. Di lain sisi, ormas anti-Pancasila semakin unjuk eksistensi. Mereka terus menggurita dan terang-terangan mempromosikan ideologi menyimpang. Jika pemerintah tak mengambil langkah supertegas, mereka akan menjadi ancaman dari dalam terhadap Pancasila, UUD 1945, dan NKRI.Oleh karena itu, Perppu No 2/2017 kiranya sudah tepat diterbitkan. Negeri ini ingin secepatnya bersih dari ormas-ormas berkarakter parasit
DEMI persatuan, kesatuan, dan kejayaan NKRI, mengapa tidak laksanakan perppu termaksud? Segerakan!
Anang Djahuari Effendi
Apresiasi Perppu
SAYA sangat mengapresiasi Perppu No 2/2017. Semoga benarbenar ada tindakan, bukan sekadar peraturan pemerintah pengganti undang-undang.
Charliey Parlinggoman Silaen
yang, kalau dibiarkan bebas berbiak, pelan tapi pasti akan membunuh Indonesia. Negeri ini ingin selekasnya steril dari ormas-ormas yang memaksa eksis dengan mendompleng demokrasi, tetapi sebenarnya antidemokrasi. Sungguh tak masuk akal, misalnya, ormas semacam Hizbut Tahrir Indonesia (HTI) yang gen-
car mengampanyekan negara khilafah terus dibiarkan, sedangkan kita sebagai bangsa sudah sepakat mengikatkan diri pada Pancasila yang menjamin keberagaman. Tak ada secuil pun pembenaran untuk terus membiarkan mereka menjadi duri dalam daging yang mengancam keberlangsungan NKRI. Dengan perppu, pemerintah bisa dengan cepat menindak tegas ormas-ormas tersebut tanpa perlu berlama-lama menunggu proses pengadilan. Dengan Perppu No 2/2017, kriteria ormas yang menyimpang dan bisa dibubarkan pun lebih detail dan lebih luas. Ambil contoh, kalau UU tentang Ormas menyebut ajaran yang bertentangan dengan Pancasila hanya ateisme, komunisme/marxismeleninisme, kini setiap paham lain yang bertujuan mengubah Pancasila dan UUD 1945 juga dilarang. Pun, perppu mengatur lebih rinci larangan melakukan tindakan permusuhan terhadap suku, agama, ras, atau golongan. Larangan soal melakukan kegiatan separatis juga diperjelas. Artinya, ada kriteria terukur sebagai syarat pembubaran ormas. Artinya, pemerintah tak bisa dan tak boleh semena-mena, apalagi menjadikannya sebagai senjata untuk menghabisi pihak-pihak yang berseberangan dengan mereka. Perppu pembubaran ormas bukanlah perangkat untuk membunuh kebebasan berserikat dan berpendapat. Bukan berarti pula dengan perppu itu pemerintah ingin mundur ke era otoritarian. Perppu diterbitkan semata untuk menjaga keberlangsungan Pancasila, UUD 1945, dan NKRI sebagai pengikat seluruh anak bangsa hingga kiamat kelak. Tiada alasan untuk tak mendukung langkah pemerintah memberangus ormas bermasalah secara tegas dan cepat. Dukungan itu pula yang kita harapkan dari DPR nanti dengan mengesahkan perppu tersebut menjadi undang-undang.
Tegakkan Hukum
NEGARA kesatuan Republik Indonesia merupakan negara hukum. Tegakkan hukum dengan jelas dan tegas!
Nyoman Wardhana
Jangan seperti Filipina
RAKYAT mendukung sebelum kita menjadi seperti Filipina.
rchafiezd_
Rakyat Mendukung
RAKYAT mendukung keputusan pemerintah. #savenkri
emypashasoeprapto
Realisasikan sesuai Aturan
MANTAP, lanjutkan dan realisasikan sesuai aturan.
wienklarashop
Tidak Terburu-buru
TEGAS bukan berarti buru-buru, sementara buru-buru bisasanya berbuah keliru. Tegas itu identik dengan buruburu.
@warsito4444
Langkah Tepat
BRAVO! Pemerintah sudah mengambil langkah tepat dan tegas.
@vianahendra779
Proses Hukum Berjalan
TEGAS boleh, tapi ‘lekas?’ Itu akan menimbulkan kesan kesewenang-wenangan. Biarkan proses hukum berjalan dan pengadilan yang memutuskan.
@masaffan_
DUTA
FORUM
Kirimkan keluhan dan komentar Anda tentang pelayanan publik ke e-mail: forum@mediaindonesia.com
Kirimkan komentar Anda atas tema: Bagaimana Mengatasi Carut-Marut Penerimaan Siswa Baru? (10 - 15 Juli 2017) opini publik ke e-mail: forum@mediaindonesia.com
Setop Warisan Pelanggaran Penerimaan Siswa Baru
S
ISTEM zonasi semakin mendekatkan calon siswa didik dengan sekolah, ia mendapat tambahan poin lebih ketimbang siswa yang rumahnya lebih jauh dari sekolah yang sama. Tujuannya untuk meratakan pendidikan dan menghilangkan predikat sekolah favorit. Ada dampak positif, tekanan psikologis orangtua akan berdampak pada perhatian untuk memberikan pendidikan yang lebih baik kepada anaknya. Sayangnya, pelanggaran bermunculan bak cendawan di musim hujan. Mulai dari pungutan liar dalam bentuk penjualan map dan meterai dengan harga selangit. Pemalsuan dokumen, di antaranya surat miskin hingga kartu keluarga dengan asumsi semakin dekat tempat tinggal dengan sekolah, semakin besar peluang untuk masuk. Bila dikaji dari paradigma pendekatan kesejahteraan (welfare approach), mengisyaratkan besar pasak daripada tiang atau upah yang diterima dari panitia penyelenggaraan penerimaan peserta didik baru (PPDB) kurang. Selain itu, adanya pembiaran dari pimpinan di instansi terkait, mungkin sudah menjadi lumrah bahwa praktik ini ‘halal’ alias aji mumpung. Pemerintah pun terkesan lemah dalam hal pengamanan. Faktanya suratsurat penting masih bisa dimanipulasi. Jika pembiaran tetap dilakukan, hal ini akan
menjadi warisan ke generasi selanjutnya. Tujuan meratakan pendidikan akan kandas, ladang untuk mencerdaskan kehidupan bangsa pun kian tandus. Fasilitas publik seperti sekolah hanya akan dikuasai para hamba uang dan orang-orang yang memiliki akses, serta rakyat jelata hanya menjadi kritikus. Secara makro, pemerintah harus bertanggung jawab. Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Kementerian Dalam Negeri perlu membuat sistem untuk meminimalkan pelanggaran dari sisi domisili penduduk. Selain itu, sosialisasi yang lebih komprehensif wajib dilaksanakan agar tidak semakin banyak yang dirugikan. Namun secara mikro, pihak sekolah harus cerdas dalam menangkal setiap jenis pelanggaran yang ada. Sekolah harus mau turun tangan mengecek calon siswanya. Orangtua juga harus berani melaporkan pelanggaran, tentunya dengan bukti yang cukup karena hukum tidak sekadar tajam ke bawah, tetapi kejam kepada yang bersalah. Di lain sisi, jangan terburu-buru menjustifikasi bahwa sistem yang baru ini gagal. Masih ada probabilitas bahwa keberhasilan dari sistem ini lebih tinggi ketimbang pelanggaran yang dilaporkan.
Mudzakir Ruslan
Terminal Bojong Gede Bogor Mubazir
P
EMERINTAH Kabupaten Bogor tidak memiliki perencanaan yang matang dalam membangun Terminal Bojong Gede. Terminal Tipe C yang berlokasi di Jl Raya Bojong Gede, dengan luas lahan 15.600 meter persegi, sejak diresmikan pada 2011 itu hanya menjadi tempat parkir kendaraan. Padahal, rencananya, terminal tersebut dapat menampung kendaraan umum jenis angkutan kota (angkot) dari tujuh trayek yang ada. Yakni, angkutan umum trayek 07 jurusan Bojong Gede-Pasar Anyar, 31 jurusan Bojong Gede-Ciluar, 117 Bojong Gede-Parung, B05 Bojong Gede Depok, 12 Bojong Gede- Ciampea, serta 34 dan 35 jurusan Bojong Gede-Cibinong. Nyatanya, angkutan umum di sana sering kali mangkal di tepi jalan Raya Bojong Gede. Akibatnya, jalan di sana tetap saja macet. Apalagi, seusai kereta commuter line menurunkan penumpang di Stasiun Bojong Gede, kemacetan makin tambah parah. Angkutan umum seenaknya mengetem di pinggir jalan dekat pintu keluar/masuk stasiun. Padahal, tak jauh dari lokasi itu ada petugas dishub yang rajin
“Lihatlah dengan mata hati yang jujur, apa benar pembangunan Terminal Bojong Gede memudahkan warga dan mengatasi kemacetan? ” mengutip pungutan. Petugas seolah tidak peduli dengan kemacetan yang disebabkan angkot yang ngetem. Di surat kabar, pejabat terkait beralasan penumpang malas ke Terminal Bojong Gede. Akibatnya, kemacetan sering terjadi di sana. Namun, kalau mau jujur, lokasi terminal dengan pintu keluar/masuk Stasiun Bojong Gede lumayan jauh, sekitar 400 meter. Tidak ada jalan penghubung menuju ke sana. Calon penumpang bersaing dengan motor dan kendaraan lain menuju ke Terminal Bojong Gede. Sedari awal, seharusnya sudah dipikirkan desain dan bagaimana arus keluar masuk calon penumpang ke
sana. Sayang, pembangunan terminal yang menelan biaya pembebasan lahan dan pembangunan mencapai Rp17 miliar yang mampu menampung kendaraan secara pasif hingga 200 unit kendaraan akhirnya sia-sia. Paling-paling yang sudah kami duga, untuk mengoptimalkan fungsi Terminal Bojong Gede, pemerintah akan membangun infrastruktur lain. Jika saja hal itu sudah dipikirkan dari awal pembangunannya, tentu terminal tersebut berfungsi optimal. Kemacetan tidak lagi terjadi di sana saat kereta commuter line menurunkan penumpang. Membangun infrastruktur tambahan pasti membutuhkan biaya. Darimana lagi biayanya jika bukan dari APBD? Padahal, APBD merupakan uang rakyat. Harapan kami, optimalisasi terminal tersebut janganlah menyalahkan penumpang yang enggan ke sana. Lihatlah dengan mata hati yang jujur, apa benar pembangunan Terminal Bojong Gede memudahkan warga dan mengatasi kemacetan?
Abdullah Warga Bojong Gede, Kabupaten Bogor
8
OPINI
JUMAT, 14 JULI 2017
Terorisme Siber, Dakwah Virtual, dan Literasi Digital A Helmy Faishal Zaini
Sekretaris Jenderal Pengurus Besar Nahdlatul Ulama
O
LEH banyak kalangan, 2016 disebut juga sebagai tahun hoax. Bertebarannya berita palsu dan kabar bohong ialah pemicu utama polusi informasi. Kita sedang memasuki apa yang disebut sebagai zaman tsunami informasi. Jika tidak teliti dan waspada dalam menyaring sebuah informasi, bisa dipastikan kita akan terombangambing olehnya. Penting untuk dikemukakan bahwa berita bohong dan fitnah pada akhirnya menggempur pertahanan akal sehat kita. Hal itu bisa terjadi karena berita bohong, jikapun ia disebar dengan gigih dan berulang-ulang, sudah bisa dipastikan pembaca akan tertarik dan sangat mungkin memutuskan untuk memercayainya. Inilah kekuatan media sosial. Sebuah penelitian yang dirilis pada 2014, bertajuk ‘The ISIS Twitter Sensus’, yang dilakukan JM Berger dan Jhonatan Morgan dari Brookings Institution, mencatat setidaknya terdapat 46 ribu lebih akun Twitter yang aktif beroperasi dan berpropaganda atas nama Negara Islam Irak dan Suriah (ISIS). Setiap hari akun Twitter tersebut mengirimkan pelbagai pesan singkat, status, gambar, dan video pendek. Tidak kurang dari 200 ribu pesan pendek yang tersebar melalui akunakun Twitter tersebut. Melalui media sosial rekrutmen anggota ISIS juga dilakukan secara masif. Proses perekrutan berjalan dengan sangat cepat dan luas. Artinya, anatomi radikalisme dan terorisme terbentuk salah
satunya melalui media sosial. Pada tahap inilah sesungguhnya persemaian radikalisme siber tumbuh dengan sangat pesat. Kasus terbaru dialami Agus Wiguna dan Ghilman Omar Harridi, yang terpapar virus radikalisme setelah keduanya secara intensif mengikuti situs dan grup komunikasi di media sosial. Keduanya masih usia produktif, yakni 19 tahun dan 21 tahun. Keduanya belajar merakit bom dari media sosial. Inilah radikalisme siber yang dimaksud. Pada titik ini saya menyatakan bahwa sesungguhnya radikalisme yang terjadi di era media sosial ini formulanya diracik dari ideologisasi dan gencarnya propaganda. Dua bahan bakar utama bagi gerakan radikalisme ialah cuci otak atau doktrinasi yang terus-menerus, ditambah dengan propaganda kebencian, antiliyan, dan semangat eksklusivisme yang lumintu digelorakan. Maka sangat tidak mengherankan jika kemudian kita mendapati banyaknya anggota ISIS. Bahkan, ISIS telah merambah wilayah-wilayah yang kita tidak pernah membayangkan sebalumnya, seperti Eropa yang terkenal sebagai benua yang mapan dan damai. Ini sebuah anomali dan patologi yang perlu segera dicarikan solusi.
Literasi digital Darurat berita palsu dan propaganda yang mengarah pada fitnah dan adu domba mengingatkan saya pada pentingnya upaya edukasi bagi masyarakat pengguna media sosial. Dalam bahasa Paul
Gister (2008), literasi digital bisa ditempuh dengan jalan membekali masyarakat pengguna media sosial dengan edukasi yang meningkatkan kapasitas dan kapabilitas dalam menggunakan media sosial. Masyarakat dididik untuk lebih santun, arif, bijaksana, bisa menahan diri, serta selektif dalam memilih dan memilah berita. Literasi digital ini sangat penting mengingat dua hal. Pertama, angka pengguna internet di Indonesia kian hari kian besar jumlahnya. Rilis yang dikeluarkan Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII) pada April 2016 menyebutkan jumlah pengguna internet di Indonesia mencapai 132 juta jiwa dari total populasi sebanyak 256,9 juta jiwa. Artinya 51,8% lebih penduduk Indonesia mengakses internet. Bahkan lebih jauh, dari angka 132 juta tersebut, tercatat ada 129,2 juta jiwa menggunakan internet terutama untuk bermedia sosial. Artinya ada sekitar 97,4% penduduk Indonesia yang bermedia sosial. Sebuah angka yang sangat besar. Besarnya angka tersebut jika tidak diarahkan ke arah yang positif justru akan menjadi bumerang bagi bangsa dan negara. Kedua, ada gejala semacam split personality yang menjangkiti para pengakses media sosial. Ada semacam ‘diri yang teralienasi’ dalam kehidupan nyata sehingga pelariannya ialah dengan cara mengaktualisasikan diri di media sosial. Mata rantai ini sesungguhnya sangat panjang jika diusut genealoginya. Sejak sebelum era revolusi digital, anak-anak generasi Y dan Z sudah mulai bermigrasi meninggalkan segala permainan bersifat fisik yang
Ukhuwah Basyariyah Nasaruddin Umar
Imam Besar Masjid Istiqlal
M
negerimu. Sesungguhnya Allah menyukai orang-orang yang berlaku adil. Sesungguhnya Allah hanya melarang kamu A menjadikan sebagai kawanmu orang-orang yang memerangi kamu karena agama dan mengusir kamu dari negerimu dan membantu (orang lain) untuk mengusirmu. Dan barang siapa menjadikan mereka sebagai kawan, maka mereka itulah orang-orang yang zalim. (QS Al-Mumtahinah/60: 8-9). Allah SWT memberikan peringatan dan ancaman kepada siapa pun yang melecehkan hak-hak asasi dan hak sosial setiap orang. Orang-orang yang melakukannya dicap sebagai seorang yang zalim (al-
membutuhkan keterampilan motorik. Mereka semua beralih ke wahana permainan baru dalam bentuk digital. Gim-gim dalam jaringan (daring) merajalela. Alam pikiran generasi Y dan Z dibentuk kerangka dan logika kalah menang. Pada akhirnya lambat laun akan terpatri di benak mereka bahwa dalam hidup yang dicari adalah kemenangan. Tentu saja pikiran seperti ini membentuk tabiat dan sikap hidup mereka yang akhirnya menjadi barbarian. Celakanya, kondisi seperti ini ditangkap gerakan radikalisme. Dengan sangat gigih mereka mempropagandakan sesunguhnya ‘kita dalam keadaan kalah’. Mereka menciptakan ‘musuh bersama’. Musuh bersama tersebut sangat beragam, terutama menyangkut tema kapitalisme dan sistem demokrasi yang dikatakan sebagai sistem kafir dan taghut. Pada titik inilah benih radikalisme ini tumbuh subur dan bersemi. Upaya lain yang harus dilakukan bukan hanya menggalakkan upaya literasi digital. Pemerintah juga harus melakukan langkah proaktif untuk menindak dengan tegas situssitus yang memang terbukti telah menjadi sumber berita palsu dan propaganda kebencian yang mengarah pada adu domba, kebencian, dan radikalisme. Situs-situs yang kerap meresahkan tersebut merupakan corong bagi lahirnya pandangan-pandangan yang keliru. Situs-situs tersebut tidak mengindahkan kaidah jurnalistik, mengabaikan kode etik, dan tanpa verifikasi. Maka memblokir dan menutup situs penebar berita bohong ialah tindakan yang penting untuk dilakukan.
Manivestasi ukhuwah basyariyah dicontohkan Nabi Muhammad SAW. Ia dikagumi oleh kawan dan lawan karena perinsip keadilannya.
PATA AREADI
Dalam pada itu, masyarakat juga harus dididik untuk menjadikan tabayun sebagai metode dalam memverifikasi sebuah berita. Alquran dengan tegas mengatakan dalam surat Al-hujurat 6: “Wahai orang-orang yang beriman, jika ada seorang faasiq datang kepada kalian dengan membawa suatu berita penting, maka
tabayunlah (telitilah dulu), agar jangan sampai kalian menimpakan suatu bahaya pada suatu kaum atas dasar kebodohan, kemudian akhirnya kalian menjadi menyesal atas perlakuan kalian.” Yang kita khawatirkan bersama, sangat mungkin menurunnya sikap untuk selalu mendahulukan tabayun ini
merupakan gejala dari malasnya mencari kebenaran dan memverifikasi sebuah berita. Persis sebagaimana yang dikatakan Davis Khusner (2016) bahwa berita palsu hanyalah gejala. Penyakit sesungguhnya ialah berkurangnya keinginan mencari bukti, mempertanyakan sesuatu, dan berpikir kritis. Wallahu a’lam bisshawab.
Dengan demikian, berbuat baik kepada sesama warga tanpa membedakan agama dan kepercayaan merupakan sunah Rasul yang harus dipertahankan, khususnya kita sebagai warga negara Indonesia. Nabi juga pernah menegaskan, “Wahai sekalian manusia, kalian semua berasal dari Adam. Adam berasal dari tanah. Tidak ada keutamaan di antara orang Arab terhadap orang ‘Ajam (non-Arab) kecuali ketakwaan kepada Allah.” (QS Al-Hujurat/49:13). Manivestasi ukhuwah basyariyah dicontohkan Nabi Muhammad SAW. Ia dikagumi oleh kawan dan lawan karena perinsip keadilannya. Ia selalu menganjurkan sahabatnya agar selalu mengedepankan dan menegakkan rasa adil di dalam masyarakat, termasuk
kepada penduduk nonmuslim, sebagaimana disampaikan dalam firman Allah SWT, Hai orang-orang yang beriman, hendaklah kamu jadi orangorang yang selalu menegakkan (kebenaran) karena Allah, menjadi saksi dengan adil. Dan janganlah sekali-kali kebencianmu terhadap sesuatu kaum, mendorong kamu untuk berlaku tidak adil. Berlaku adillah, karena adil itu lebih dekat kepada takwa. Dan bertakwalah kepada Allah, sesungguhnya Allah Maha Mengetahui apa yang kamu kerjakan. (QS AlMaidah/5: 8). Alquran menegaskan perlunya berlaku adil kepada umat manusia tanpa membedakan atribut sosial. “Dan janganlah sekali-kali kebencianmu terhadap sesuatu kaum, mendorong kamu untuk berlaku tidak adil.”
(QS Al-Maidah/5:8). Rasa adil kepada setiap orang, tanpa membedakan identitasnya, dipandang sangat fundamental oleh Nabi. Banyak hadis yang dapat dijadikan sebagai bukti betapa Nabi sangat concern terhadap perlakuan adil terhadap penduduk atau etnik tertentu, termasuk perbedaan warna, agama, aliran, dan kepercayaan. Nabi selalu menyerukan pada setiap kali terjadi peperangan agar jangan membunuh penduduk sipil yang tak berdosa, mengganggu anak-anak dan janda. Nabi juga tidak pernah membeda-bedakan orang berdasarkan warna kulit. Muazin yang selalu dipercaya Nabi ialah Bilal, seorang mualaf dari Afrika yang berkulit hitam. Banyak lagi contoh kemanusiaan yang dirintis Nabi Muhammad SAW.
ENJALIN ukhuwah basyariyah (persaudaraan kemanusian) salah satu doktrin ajaran Islam. Alquran menegaskan Walaqad karramna bani Adam (Dan sesungguhnya telah kami muliakan anak cucu Adam/ QS Al-Isra’/17:70). Allah SWT tidak mengatakan Walaqad karramna al-muslimun (Dan sesungguhnya telah kami muliakan orang-orang Islam). Ini mengisyaratkan bahwa siapa pun merasa anak cucu Adam tanpa membedakan jenis kelamin, agama, etnik,
warna kulit, dan kewarganegaraan, wajib hukumnya dihormati, apa pun jenis kelamin, etnik, dan agamanya. Merusak ukuuwah basyariyah sama dengan merusak sendi-sendi doktrin Islam. Alquran menegaskan perlunya memberikan hak-hak sosial kepada segenap warga tanpa terkecuali seperti di dalam firman-Nya: Allah tiada melarang kamu untuk berbuat baik dan berlaku adil terhadap orang-orang yang tiada memerangimu karena agama dan tidak (pula) mengusir kamu dari
PARTISIPASI OPINI
Kirimkan ke email: opini@mediaindonesia.com atau opinimi@yahoo.com atau fax: (021) 5812105, (Maksimal 5.500 karakter tanpa spasi. Sertakan nama, alamat lengkap, nomor telepon, foto kopi KTP, nomor rekening, dan NPWP). Setiap materi baik artikel, tulisan, maupun foto, yang telah ditampilkan di harian Media Indonesia dapat dimuat kembali baik dalam format digital maupun nondigital yang tetap merupakan bagian dari harian Media Indonesia.
Pendiri: Drs. H. Teuku Yousli Syah MSi (Alm) Direktur Utama: Lestari Moerdijat Direktur Pemberitaan/Penanggung Jawab: Usman Kansong Deputi Direktur Pemberitaan: Gaudensius Suhardi Direktur Pengembangan Bisnis: Shanty Nurpatria Direktur Keuangan dan Administrasi: Firdaus Dayat Dewan Redaksi Media Group: Bambang Eka Wijaya, Djadjat Sudradjat, Elman Saragih, Gaudensius Suhardi, Laurens Tato, Lestari Moerdijat, Rahni Lowhur Schad, Saur Hutabarat (Ketua), Suryopratomo, Usman Kansong Redaktur Senior: Djadjat Sudradjat, Elman Saragih, Laurens Tato Kepala Divisi Pemberitaan: Teguh Nirwahyudi Kepala Divisi Content Enrichment: Ade Alawi Kepala Divisi Artistik & Foto: Hariyanto Asisten Kepala Divisi Pemberitaan: Haryo Prasetyo, Jaka Budisantosa, Mochamad Anwar Surahman, Ono Sarwono, Rosmery C. Sihombing, Sabam Sinaga, Victor JP Nababan Kepala Sekretariat Redaksi: Sadyo Kristiarto Redaktur: Adiyanto, Agus Mulyawan, Agus Triwibowo, Agus Wahyu Kristianto, Ahmad Punto, Anton Kustedja, Aries Wijaksena, Basuki Eka P, Bintang Krisanti, Cri Qanon Ria Dewi, Denny Parsaulian Sinaga, Eko Rahmawanto, Eko Suprihatno, Henri Salomo, Ida Farida, Iis Zatnika, Irana Shalindra, M. Soleh, Mathias S. Brahmana, Mirza Andreas, Patna Budi Utami, Soelistijono, Sitria Hamid, Widhoroso, Windy Dyah Indriantari
Staf Redaksi: Abdillah M. Marzuqi, Adam Dwi Putra, Adhi M Daryono, Agung Wibowo, Ahmad Maulana, Akhmad Mustain, Anata Syah Fitri, Andhika Prasetyo, Arief Hulwan Muzayyin, Asni Harismi, Astri Novaria, Budi Ernanto, Cornelius Eko, Christian Dior Simbolon, Deri Dahuri, Dero Iqbal Mahendra, Dwi Tupani Gunarwati, Dzulfikri, Emir Chairullah, Eni Kartinah, Fario Untung, Fathia Nurul Haq, Fetry Wuryasti, Gabriela Jessica Restiana Sihite, Gana Buana, Ghani Nurcahyadi, Golda Eksa, Haufan H. Salengke, Hera Khaerani, Heryadi, Hillarius U. Gani, Iqbal Musyaffa, Irene Harty, Irvan Sihombing, Iwan Kurniawan, Jonggi Pangihutan M, Maggie Nuansa Mahardika, Mohamad Irfan, Muhamad Fauzi, Nur Aivanni Fatimah, Nurtjahyadi, Panca Syurkani, Permana Pandega Jaya, Puput Mutiara, Putri Anisa Yulianti, Raja Suhud V.H.M, Ramdani, Retno Hemawati, Richaldo Yoelianus Hariandja, Rommy Pujianto, Rudy Polycarpus, Selamat Saragih, Sidik Pramono, Siswantini Suryandari, Siti Retno Wulandari, Sugeng Sumariyadi, Sulaiman Basri, Sumaryanto, Susanto, Syarief Oebaidillah, Tesa Oktiana Surbakti, Thalatie Yani, Thomas Harming Suwarta, Usman Iskandar, Wisnu AS, Zubaedah Hanum Biro Redaksi: Dede Susianti (Bogor); Eriez M. Rizal (Bandung); Kisar Rajagukguk (Depok); Firman Saragih (Karawang); Sumantri Handoyo (Tangerang); Yusuf Riaman (NTB); Baharman (Palembang); Haryanto (Semarang); Widjajadi (Solo); Faishol Taselan (Surabaya) DIVISI TABLOID, MAJALAH, DAN BUKU (PUBLISHING) Kepala Divisi: Budiana Indrastuti Asisten Kepala Divisi: Tjahyo Utomo Redaktur: Sri Purwandhari CONTENT ENRICHMENT Periset: Heru Prasetyo (Redaktur), Desi Yasmini S,
dhalimun) atau al-fasad. Banyak lagi pengalaman Nabi dan para sahabat yang memberikan hak-hak sosial dan hak-hak politik terhadap orang-orang nonmuslim.
Gurit Adi Suryo, Dhika Kusuma Winata, Zico Rizki Bahasa: Dony Tjiptonugroho (Redaktur), Adang Iskandar, Henry Bachtiar, Meirisa Isnaeni, Ridha Kusuma Perdana, Riko Alfonso, Suprianto ARTISTIK Asisten Kepala Divisi: Rio Okto Waas Redaktur: Annette Natalia, Budi Setyo Widodo, Donatus Ola Pereda, Gatot Purnomo, Gugun Permana, Marjuki, Ruddy Pata Areadi Staf Artistik: Ami Luhur, Ananto Prabowo, Aria Mada, Bayu Wicaksono, Briyan Bodo Hendro, Catherine Siahaan, Dedy, Dharma Soleh, Duta Amarta, Fauzi Zulkarnaen, Haris Imron Armani, Haryadi, Marionsandez G, Muhamad Nasir, Muhamad Yunus, Nana Sutisna, Nehemia Nosevy Kristanto, Novi Hernando, Novin Herdian, Nurkania Ismono, Nurul Arohmat, Pamungkas Bayu Aji, Reza Fitarza Z, Rio Thaba Pratama Burhan, Riri Puspa Destianty, Rugadi Tjahjono, Seno Aditya, Swielida Angraita, Tampan Destawan, Tutik Sunarsih Olah Foto: Andi Nursandi, Sutarman PENGEMBANGAN BISNIS Kepala Divisi Marketing Communication: Fitriana Saiful Bachri Kepala Divisi Iklan: Gustaf Bernhard R Asisten Kepala Divisi Iklan: Wendy Rizanto Perwakilan Bandung: Sulaeman Gojali (022) 4210500; Surabaya: (031) 5667359; Yogyakarta: Andi Yudhanto (0274) 523167. KORESPONDEN Jawa Barat: Benny Bastiandy, SE (Cianjur/Sukabumi), Budi Mulia Setiawan, Depi Gunawan (Bandung), Nurul Hidayah (Cirebon), Reza Sunarya (Purwakarta), Setyabudi Kansil (Cianjur), Kristiadi (Tasikmalaya),
Banten: Deni Aryanto (Tangerang Selatan) Jawa Tengah: Akhmad Safuan (Pekalongan), Djoko Sardjono (Klaten), Ferdinand (Solo), Liliek Dharmawan (Purwokerto), Tosiani S (Temanggung), Supardji Rasban (Brebes), Yogyakarta: Agus Utantoro, Ardi Teristi Hardi, Furqon Ulya Himawan, Jawa Timur: Abdus Syukur (Pasuruan), Bagus Suryo Nugroho (Malang), Edy Saputra (Blitar), Heri Susetyo (Sidoarjo), Khoirul Hamdani (Banyuwangi), Muhammad Ahmad Yakub (Bojonegoro), Muhammad Ghozi (Madura), Sunarwoto (Madiun) Aceh: Amiruddin Abdullah (Pidie), Hendra Saputra (Banda Aceh), Sumatra Utara: Januari Hutabarat (Taput), Puji Santoso, Yennizar (Medan), Sumatra Barat: Hendra Makmur, Yose Hendra (Padang), Riau: Bagus Himawan, Rudi Kurniawansyah (Pekanbaru), Kepri: Hendry Kremer (Batam), Bangka Belitung: Rendy Ferdiansyah (Pangkalpinang), Bengkulu: Marliansyah, Jambi: Solmi, Lampung: Ahmad Novriwan (Bandarlampung), Kalimantan Barat: ArisMunandar (Sungai Raya), Kalimantan Tengah: Surya Suryanti (Palangkaraya), Kalimantan Selatan: Denny Susanto (Banjarmasin), Kalimantan Timur: Syahrul Karim (Balikpapan), Sulawesi Utara: Voucke Lontaan (Manado), Sulawesi Tengah: M Taufan SP Bustan (Palu), Subandi Arya (Poso), Sulawesi Barat: Farhanuddin (Mejene), Sulawesi Tenggara: Abdul Halim Ahmad (Kendari), Sulawesi Selatan: Lina Herlina (Makassar), Bali: Arnoldus Dhae (Denpasar), Gede Ruta Suryana (Kuta), NTT: Alexander Paulus Taum (Lembata), Palce Amalo (Kupang), Maluku Utara: Burhanuddin Arsyad (Ternate), Maluku: Hamdi Jempot (Ambon),
Papua: Marcelinus Kelen (Jayapura) Telepon Layanan Pembaca: (021) 5821303 Telepon Iklan: (021) 5812113, 5801480 Fax Iklan: (021) 5812107, 5812110 Fax Customer Service: (021) 5820476, Telepon Sirkulasi: (021) 5812095, Telepon Distribusi: (021) 5812077, Telepon Percetakan: (021) 5812086, Harga Langganan: Rp89.000 per bulan (Jabodetabek), di luar P. Jawa + ongkos kirim, No. Rekening Bank: a.n. PT Citra Media Nusa Purnama Bank Mandiri - Cab. Taman Kebon Jeruk: 117-009-500-9098; BCA - Cab. Sudirman: 035-3065014, Diterbitkan oleh: PT Citra Media Nusa Purnama, Jakarta, Alamat Redaksi/Tata Usaha/Iklan/Sirkulasi: Kompleks Delta Kedoya, Jl. Pilar Raya Kav. A-D, Kedoya Selatan, Kebon Jeruk, Jakarta Barat - 11520, Telepon: (021) 5812088 (Hunting), Fax: (021) 5812105 (Redaksi) e-mail: redaksi@mediaindonesia.com, Percetakan: Media Indonesia, Jakarta, ISSN: 0215-4935, Website: www.mediaindonesia. com, DALAM MELAKSANAKAN TUGAS JURNALISTIK, WARTAWAN MEDIA INDONESIA DILENGKAPI KARTU PERS DAN TIDAK DIPERKENANKAN MENERIMA ATAU MEMINTA IMBALAN DENGAN ALASAN APA PUN
PERKOTAAN
JUMAT, 14 JULI 2017
9
Simpang Baja Semanggi enggak Pakai D lo
B
ENTANGAN jalan layang yang membentuk simpang susun di kawasan Semanggi sudah utuh melingkar ketika balok penyambung alias box girder terakhir dari total 333 balok terpasang. Lampulampu di sekelilingnya juga sudah terpasang. Kemarin, simpang susun itu diuji beban demi mengantongi Sertifikat Laik Fungsi (SLF). Sebanyak 18 truk dengan kapasitas 18 ton dikerahkan melintas di sana, menguji kekuatan konstruksinya. Pada 29 Juli sore mendatang, simpang susun akan dioperasikan untuk pengguna jalan alias open traffic. Sengaja dipilih waktu sore hari agar lampu-lampu yang mengelilinginya itu bisa dinyalakan. “Sekaligus pas momentum Lebaran Betawi 28-30 Juli di Setu Babakan. Ini sebagai kado untuk warga Betawi,” tuturnya. Simpang susun terus akan dibuka hingga diresmikan Presiden pada 17 Agustus nanti. Sambil menunggu proyek senilai Rp379 miliar itu diresmikan, Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat mulai mencari nama yang pas. Beredar kabar, simpang susun yang dikerjakan PT Wijaya Karya itu akan diberi nama ‘Simpang Badja Semanggi’. ‘Badja’ dikenal sebagai sebutan dari singkatan Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok dan Djarot yang dipopulerkan di masa kampanye Pilkada 2017. Djarot menampik kabar itu. Adapun usulan nama ‘Simpang Baja Semanggi’ menurutnya tidak terkait singkatan namanya dan Ahok, melainkan karena konstruksi simpang susun itu terbuat dari baja. “Baja itu enggak pakai ‘D’ lo ya, pakai ‘J’. Kalau pakai ‘D’ itu kan berarti ‘Djarot’,”
ujarnya seraya tergelak kepada awak media, kemarin. Kabar pemberian nama ‘Badja’ ramai dibicarakan di kalangan netizen ketika sebuah petisi online di change.org di-posting akun milik Silvester Edhiyuno. Petisi berisi pengajuan nama Simpang Susun Semanggi diubah menjadi Lingkar Badja itu sudah mendapatkan lebih dari 5.000 dukungan hingga kemarin. “Untuk mengenang kerja keras mereka kepada bangsa dan negara, khususnya warga Ibu Kota, mari kita dukung melalui petisi (dan karangan bunga saat peresmian nanti) untuk menamai Simpang Susun Semanggi dengan ‘Lingkar Badja’,” tulis Silvester dalam akunnya di change.org. Di Balai Kota kemarin, Djarot mengaku memang baru ada satu usulan untuk simpang susun itu sejauh ini, yakni nama yang menyertakan kata ‘Baja’. Namun, dia menyatakan belum ada kepastian menamai simpang susun itu sebagai Simpang Baja Semanggi. “Nanti dalam rapat berikutnya (Senin, 17/7) kami sampaikan untuk pemberian nama, tetapi baru satu usulan nama,” lanjutnya lagi-lagi sambil tertawa. Rencana pemberian nama simpang susun itu ternyata dipikirkan serius oleh Djarot. Saat ditanya wartawan, Djarot sempat bertanya kepada Asisten Pembangunan Pemprov DKI Gamal Sinurat tentang tata cara pemberian nama Simpang Baja Semanggi. “Kalau (pemberian) nama menetapkannya pakai peraturan gubernur (pergub) cukup katanya ya?” tanya Djarot. Gamal yang mendampingi Djarot menghadiri rapat tertutup di lantai 2, segera menjawab. “Pakai pergub, Pak,” tukasnya. (Yanurisa Ananta/MTVN/J-4)
Kinerja Rendah Tunjangan malah Naik Dari 32 rancangan perda yang masuk Prolegda 2017, hingga semester II ini belum satu pun yang berhasil disahkan. YANURISA ANANTA
yanurisa@mediaindonesia.com
R
ENCANA penaikan besaran tunjangan anggota DPRD DKI Jakarta dinilai belum mendesak dilakukan saat ini mengingat kinerja anggota dewan yang masih rendah. Dalam penilaian Direktur Eksekutif Komite Pemantau Pelaksanaan Otonomi Daerah (KPPOD) Robert Endi Jaweng, rencana penaikan tunjangan itu tak pantas dilakukan sekarang meski Presiden telah mengizinkannya lewat Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 18 Tahun 2017 tentang Hak Keuangan dan Administratif
Pimpinan dan Anggota DPRD. “Bagaimana logikanya? Di tengah buruknya kinerja, tunjangan DPRD kok malah dinaik kan?” gugatnya, kemarin. Buruknya kinerja DPRD itu, sambung Robert, dapat diukur dari produktivitas DPRD membuat peraturan daerah (perda). Memasuki semester kedua 2017, belum satu pun rancangan perda (raperda) yang berhasil disahkan DPRD. Padahal DPRD memiliki 32 rancangan perda yang masuk Program Legislasi Daerah (prolegda) 2017. “Sampai bulan Juli ini, belum ada perda yang disahkan
oleh DPRD. Dari produk legislasi yang dihasilkan seperti itu, kok malah mau dinaikkan tunjangannya,” kata Robert. Sebelumnya, Wakil Ketua Badan Pembentukan Peraturan Daerah (Bampeperda) DPRD DKI Jakarta Merry Hotma mengatakan pihaknya memiliki target realistis untuk mengesahkan 12 perda hingga akhir 2017 ini. “Realistis sampai Desember, ya 12 perda bisa,” ujarnya, pada Selasa (11/7). Hal itu disayangkan Robert. Baginya, peningkatan tunjangan baru bisa dilakukan setelah melalui pembuktian kinerja yang lebih baik. Kenaik an tunjangan juga harus bisa memastikan bahwa semakin sedikit anggota dewan yang korupsi setelah tunjangan dinaikkan. Di sisi lain, Kemendagri juga harus bisa mengukur kinerja
DPRD DKI dengan tolok ukur yang jelas. Robert tak sependapat jika rencana penaikan tunjangan itu menggunakan dalih sudah 10 tahun tak mengalami penaikan tunjangan. Pasalnya, hal itu juga terjadi pada tunjangan presiden, pemegang pucuk pimpinan tertinggi di negeri ini. Sejak awal reformasi, besaran tunjangan DPRD mengalami beberapa kali penaikan. Di tahun 2000, terbit PP Nomor 110/2000 tentang Kedudukan Keuangan DPRD. P P t e r s e b u t ke m u d i a n diubah menjadi PP Nomor 24/2004 tentang Kedudukan Protokoler dan Keuangan Pimpinan dan Anggota DPRD. PP Nomor 24/2004 kembali direvisi PP Nomor 21/2007.
Rakyat menolak Penolakan serupa juga di-
lontarkan seorang pekerja seni, Tampan Destawan, 34. Warga Jakarta itu menyebut berapa pun besaran penaikan tunjangan tidak pantas diberlakukan selama masih banyak rakyat yang tidak mampu. “Selama masih banyak orang enggak mampu, saya enggak akan pernah setuju sama tunjangan yang nilainya gila-gilaan ini. Rakyat bayar pajak supaya kebutuhan fasilitas umum terpenuhi, bukan buat kasih makan orang DPRD,” tuturnya. Setali tiga uang, Ratih, 30, ibu rumah tangga, menilai penaikan tunjangan yang diminta anggota dewan harus dibuktikan dulu dengan kinerja yang baik. Sebagai masyarakat yang sudah menggunakan hak pilihnya di pemilu, ia tak ingin diwakili orang-orang yang hanya menginginkan fasilitas, namun tidak menghasilkan kerja. “Kenaikan tunjangan sebenarnya boleh saja, asal kerjanya juga benar. Kasihan rakyat miskin di bawah. Ingat Bapak-Ibu anggota dewan yang terhormat, jangan selalu lihat ke atas, tapi juga lihat ke bawah.” imbuh warga Palmerah, Jakarta Barat, itu. (J-1)
Jelang Pensiun, Djarot Bongkar Pejabat DKI
MI/RAMDANI
UJI COBA KEKUATAN SIMPANG SUSUN SEMANGGI: Truk
dengan berat 46,6 ton digunakan untuk uji beban statis dan dinamis Simpang Susun Semanggi, Jakarta Selatan, kemarin. Uji coba itu bertujuan memperoleh sertifikat laik fungsi (SLF) dari Komite Keamanan Jembatan Panjang dan Terowongan Jalan (KKJTJ) Kementerian PU-Pera dan dilanjutkan dengan uji coba operasi.
GUBERNUR DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat kemarin melantik 18 pejabat baru di lingkungan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta. Kesiapan menghadapi musim penghujan menjadi ujian pertama bagi para pejabat yang baru dilantik tersebut. “Kerja keras, fokus, tanggap, dan antisipasi pada persoalan yang dihadapi Jakarta. Apalagi November dan Desember kita bakal menghadapi musim hujan yang berpotensi banjir,” kata Djarot di Balai Kota, kemarin. Ia ingin formasi yang baru itu bakal bekerja dua kali lipat
jelang masa kepemimpinannya berakhir pada Oktober nanti. Harapan agar bekerja cepat itulah yang menjadi dasar perombakan pejabat kali ini. “Ini bagian dari penyegaran untuk mempercepat kinerja DKI beberapa bulan ke depan. Dari sekian ribu, kami selalu evaluasi dan ada beberapa yang kosong, pensiun, jadi perlu penyegaran, promosi, mutasi, dan demosi,” ujar Djarot. Jumlah PNS DKI yang dirombak untuk eselon II sebanyak 18 orang, eselon III 62 orang,
dan eselon IV sebanyak 146 orang. Perombakan menjelang berakhirnya masa jabatan itu tak luput dari kritikan Komite Pemantau Pelaksanaan Otonomi Daerah (KPPOD). Direktur Eksekutif KPPOD Robert Endi Jaweng mempertanyakan urgensi perombakan di masa jabatan gubernur yang tinggal tiga bulan lagi. Apalagi para pejabat baru itu masih membutuhkan waktu untuk beradaptasi dengan jabatan dan lingkungan kerjanya yang baru. “Setidaknya butuh waktu
tiga bulan bagi pejabat baru untuk bisa beradaptasi dengan pekerjaannya yang baru. Belum lagi ia harus beradaptasi dengan lingkungan kerjanya yang juga baru. Kenapa harus ada geser-geseran pejabat di masa jabatan gubernur yang sudah mau habis,” ujarnya. Perombakan pejabat itu, lanjut Robert, juga tidak mematuhi dua UU yang ada, yakni UU No 5/2014 tentang Aparatur Sipil Negara (ASN) dan UU No 10/2016 tentang Pemilihan Gubernur, Bupati, dan Wali Kota. Pasal 116 UU No 5/2014
menyebutkan ‘Penggantian pejabat pimpinan tinggi utama dan madya sebelum 2 (dua) tahun dapat dilakukan setelah mendapat persetujuan presiden’. Pasal 162 ayat (3) UU No 10/2016 berbunyi, ‘Gubernur, bupati, atau wali kota yang akan melakukan penggantian pejabat di lingkungan pemerintah daerah provinsi atau kabupaten/kota, dalam jangka waktu 6 (enam) bulan terhitung sejak tanggal pelantikan harus mendapatkan persetujuan tertulis dari menteri. (Aya/MTVN/J-1)
10
INTERNASIONAL
JUMAT, 14 JULI 2017
50 Tahun ASEAN, MEA belum Berdampak Nyata MASYARAKAT Ekonomi ASEAN (MEA) yang dibentuk pada 2015 dinilai belum mampu memberikan dampak nyata bagi kehidupan 10 negara anggota menjelang perayaan setengah abad Perhimpunan Bangsa-Bangsa Asia Tenggara itu. MEA yang bertujuan untuk mengintegrasikan ekonomi negara-negara anggota ASEAN itu dinilai masih jauh dari harapan dan banyak yang harus dilakukan. “Pergerakan bebas manusia, barang belum sepenuhnya sempurna. Masih banyak yang harus dilakukan. Masih ada tantangan yang harus dihadapi ASEAN dalam mewujudkan MEA,” ujar Duta Besar Indonesia untuk Singapura, Ngurah Swajaya dalam simposium perayaan ulang tahun ASEAN ke-50 di Jakarta, kemarin. Sementara itu, Douglas Foo, Presiden Singapore Manufacturing Federation, yang menjadi pemateri dalam simposium tersebut mengatakan integrasi ekonomi yang telah terjalin di ASEAN sejauh ini telah menjadi peluang bagi negara anggota. “Dengan perayaan ke 50 ASEAN, terbukti bahwa integrasi ekonomi telah dan dalam banyak hal akan terus menjadi peluang bagi kita,” ujarnya. Namun, menurut Douglas, keterbukaan ini tidak bisa dianggap biasa, terutama dengan perkembangan digitalisasi yang tengah terjadi saat ini.
“Pergerakan bebas manusia, barang belum sepenuhnya sempurna. Masih banyak yang harus dilakukan.”
BASIS IS DI RAQA:
Kondisi kota dengan bangunan-bangunan yang rusak saat sebuah serangan oleh Pasukan Demokratik Suriah (SDF) untuk merebut kembali kota dari kelompok militan IS di Raqa Barat, Suriah, Rabu (12/7). SDF yang didukung AS telah bergerak masuk sejak bulan lalu dan telah menguasai sekitar 30% Kota Raqa. AFP/BULENT KILIC
Jepang Protes Ancaman Kapal Korut AS dan sekutunya menilai Tiongkok tidak serius untuk melaksanakan permintaan PBB untuk menekan sekutunya, Korut, dengan membatasi hubungan perdagangan. IRENE HARTY
irene@mediaindonesia.com
J
EPANG melayangkan protes kepada Korea Utara (Korut) setelah salah satu kapal patrolinya dikejar kapal nelayan yang bersenjata. Juru bicara pemerintah ‘Negeri Sakura’, Yoshihide Suga, meyakini, kemarin, kapal nelayan itu berasal dari Korut. Insiden tersebut terjadi pada Jumat (7/7) di Laut Timur Jepang yang masuk ke zona ekonomi eksklusif yang berjarak 200 mil dari garis pantai wilayah Jepang.
“Kapal patroli bertahan tanpa kerusakan setelah didesak untuk meninggalkan wilayah demi keselamatan. Kejadian itu kemungkinan besar berhubungan dengan Korut dan kami telah mengajukan protes keras melalui Kedutaan Korut di Beijing,” ungkap Suga. Hingga kini, Jepang dan Korut tidak memiliki hubungan diplomatik. Oleh karena itu, Tokyo mengajukan protes diplomatik lewat Kedutaan Besar (Kedubes) Jepang untuk Tiongkok kepada Kedubes Korut di Beijing, Tiongkok. Jepang telah melakukan observasi terhadap awak kapal dan mengumpulkan sejumlah informasi lainnya terkait insiden tersebut. Namun, Suga belum berkomentar lebih jauh tentang tujuan kapal nelayan Korut di perairan Jepang itu. Surat kabar Jepang, Sankei Shimbun, mengutip sumber dari Departemen Perikanan Jepang bahwa kapal nelayan dari negara yang dipimpin Kim Jong-un itu mengarahkan senjata ke arah kapal patroli Jepang.
Tiongkok tak serius Amerika Serikat (AS) dan sekutunya telah mendesak sekutu Korut, Tiongkok, untuk menekan Korut untuk tidak melakukan uji coba rudal balistik dan senjata nuklir. Saat pertemuan dua bulan lalu, Presiden AS Donald Trump meminta Presiden Tiongkok Xi Jinping turut memberi sanksi kepada Korut dan meminta Kim Jong-un mematuhi resolusi Perserikatan Bangsa-Bangsa. Setelah uji coba rudal balistik yang diduga termasuk ICBM atau rudal balistik antarbenua, ‘Negeri Paman Sam’ kembali menekan Tiongkok untuk lebih serius menekan sekutunya, Korut, yang berulang kali mengabaikan seruan internasional dan PBB. Berbeda dengan harapan masyarakat internasional, faktanya Tiongkok tidak serius menanggapi dan menjawab harapan dunia. Tiongkok dan Korut tetap menjalin hubungan dagang secara erat. Perdagangan antarkedua negara itu bahkan meningkat 10,5% atau menjadi US$2,5 miliar dalam enam bulan pertama tahun ini jika dibandingan dengan periode yang sama tahun lalu. Kenaikan ekspor Tiongkok
ke negara tetangganya itu pun naik sebesar 29,1%. Berbeda dengan fakta di lapangan, justru juru bicara Administrasi Pabean Tiongkok, Huang Songping, mengatakan Beijing telah menegakkan sanksi yang diminta PBB. “Data akumulasi sederhana tidak dapat digunakan sebagai bukti untuk mempertanyakan sikap serius Tiongkok dalam melaksanakan resolusi Dewan Keamanan PBB,” ungkapnya. Huang menyebutkan bahwa telah terjadi penurunan impor produk dari Korut hingga 13,2% pada periode yang sama. Dia menegaskan penurunan yang tajam setiap bulan sejak Maret. “Sanksi Dewan Keamanan PBB bukanlah pelarangan total pengiriman. Perdagangan terkait dengan kehidupan rakyat DPRK (Korut), terutama yang mencerminkan kemanusiaan tidak boleh dipengaruhi sanksi,” katanya. Sejak suspensi impor batu bara pada Februari, impor batu bara turun hingga 3/4 pada semester awal tahun ini. Nilai impor tersebut mencapai US$97,6 juta. (AFP/I-3)
Ngurah Swajaya
Duta Besar Indonesia untuk Singapura “Keterbukaan dan integrasi akan menjadi semakin penting dalam dekade mendatang dengan munculnya ekonomi digital. Oleh karena itu, ASEAN harus merangkul konektivitas digital ke fase berikutnya dari pengembangan ekonomi di masa depan,” ujarnya. Di kesempatan yang sama, Prof Dr Prapat Thepchatree, Direktur Center for ASEAN Studies Thammasat University, Thailand, juga menyampaikan tentang tantangan konektivitas yang dihadapi ASEAN ke depannya. “ASEAN harus memberikan pemikiran yang mendalam terhadap konektivitas di masa depan dengan mempertimbangkan tantangan internal dan eksternal termasuk tantangan politik dan keamanan, ekonomi, masalah domestik, konflik kawasan,” ujarnya. “ASEAN perlu mengubah posisinya menjadi organisasi yang berpusat pada masyarakat (people centre), perlu membangun platform dan kebijakan bersama terkait isu-isu global,” ujarnya. ASEAN juga menghadapi tantangan terkait dengan pekerja migran. Jorge V Tigno, DPA, dari Universitas Filipina mengatakan, meski negara anggota ASEAN telah mengadopsi Deklarasi tentang Hak-Hak Pekerja Migran di Cebu, Filipina, sejak Januari 2007, belum ada dokumen konkret penjamin yang menjadi hukum bersama bagi deklarasi yang mengatur hak dan kewajiban negara pengirim dan penerima pekerja migran itu. (Ihs/I-1)
Mantan Presiden Brasil Divonis 9,5 Tahun Penjara MANTAN Presiden Brasil Luiz Inacio Lula da Silva dijatuhi hukuman penjara selama 9,5 tahun karena melakukan korupsi. Lula divonis bersalah pada Rabu (12/7) karena menerima sebuah apartemen mewah di tepi pantai dan uang senilai US$1,1 juta. Lula menjabat sebagai Presiden Brasil antara 2003 dan 2010. Dia disebut menerima suap dari salah satu perusahaan konstruksi terbesar Brasil, OAS. Hakim pun memerintahkan agar apartemen Lula disita. Adapun, suap apartemen adalah satu dari lima kasus korupsi yang dituduhkan terhadap Lula. Yang lainnya termasuk tuduhan bahwa Odebrecht memberi US$3,7 juta kepada Lula agar dia bisa membeli tanah untuk membangun Institusi Lula yang menyoroti warisan politiknya dan bahwa dia menerima sebuah komisi dalam pembelian pesawat tempur Swedia. Odebrecht merupakan sebuah konglomerat industri dengan proyek-proyek di seluruh dunia, yang terkenal sering memberikan imbalan kepada politisi secara teratur. Kendati demikian, hakim antikorupsi Sergio Moro mengatakan Lula masih tetap bebas sebab tengah menunggu banding, yang akan segera diajukan kuasa hukum Lula. “Kami mengajukan banding dan akan membuktikan ketidakbersalahannya,” kata
kuasa hukum Lula. Lula mengklaim dirinya telah berulang kali menolak menerima suap sepanjang masa kepresidenannya. Ia pun merasa
tenang saat menerima putusan tersebut, meski dia mengaku marah besar. “Sebab seperti ada yang dihukum tanpa bukti,” kata Cristiano Zanin Martins, salah
satu kuasa hukum Lula. Putusan hakim pun menjadi pukulan berat bagi prospek Lula yang ingin melakukan come back ke dunia politik Brasil lewat pemilihan presiden yang dijadwalkan pada Oktober tahun depan. Pengacara Lula yang lain, Valeska Zanin Martins, menambahkan, “Mereka ingin menghilangkan Lula dari pemilihan presiden dan mencegah Lula kembali memimpin negara.” Partai Pekerja, partainya Lula, menyebut vonis itu sebagai serangan terhadap demokrasi dan konstitusi. Mereka juga menyebut hakim di pengadilan itu bersikap bias. Vonis itu juga mengirimkan pesan keras kepada para politisi Brasil bahwa mereka tidak aman seiring upaya perang melawan korupsi yang digelar pemerintah negara Amerika Latin itu. Bahkan, Presiden Brasil Michel Temer saat ini tengah didakwa menerima suap dan sejumlah menterinya telah mengundurkan diri setelah mereka dituding menggelapkan uang negara. Rangkaian dakwaan terhadap para pejabat pemerintah Brasil dimulai sejak digelarnya Operasi Car Wash, sebuah penyelidikan besar-besaran terhadap dugaan penggelapan uang dan korupsi yang dilakukan perusahaan minyak milik negara Petrobras, perusahaan konstruksi, dan sejumlah partai politik. (AFP/Arv/I-2)
JAGAT
JUMAT, 14 JULI 2017
MAIDUGURI, NIGERIA
O N T H I S DAY
1881: Billy The Kid Tewas
Bom Bunuh Diri Tewaskan 19 Orang SEBANYAK 19 orang tewas setelah empat bom meledak di Maiduguri, wilayah timur laut Nigeria. Kepolisian Nigeria mengungkapkan kejadian itu dalam sebuah pernyataan resmi, kemarin. Menurut polisi, peledakan dilakukan empat perempuan selaku pengebom bunuh diri. Komisioner polisi Negara Bagian Borno, Damian Chukwu, mengatakan pengebom menargetkan orang-orang yang sedang berduka dalam upacara pemakaman di lingkungan Molai Kolemari pada Selasa (11/7) malam. Hampir seluruh korban tewas dan lukaluka berasal dari Civilian Joint Task Force (CJTF), yakni kelompok siaga yang bertugas membantu militer negeri itu mencari Boko Ha ram. “Korban tewas ialah sebanyak 12 anggota CJTF dan tujuh warga desa setempat. Keempat pengebom bunuh diri yang teridentifikasi perempuan, semuanya tewas. Jadi, total korban meninggal pada insiden itu sebanyak 23 orang,” kata Chukwu. Selain korban tewas, polisi melarikan 23 orang lainnya yang terluka ke rumah sakit terdekat. Maiduguri ialah ibu kota Negara Bagian Borno yang telah berulang kali mendapat serangan. Selama delapan tahun pemberontakan Boko Haram, serangan ke kota itu telah menyebabkan sekitar 20 ribu orang tewas. Kelompok militan tersebut terus merekrut perempuan dan gadis muda untuk disiapkan sebagai pengebom bunuh diri. Target mereka ialah kerumunan warga sipil di masjid dan terminal bis. (AFP/Ire/I-4)
CARACAS, VENEZUELA
SEORANG sheriff bernama Pat Garrett mencatatkan namanya dalam dunia kriminal. Garrett menembak mati pemuda bernama Henry McCarty atau lebih populer dengan sebutan Billy The Kid. Billy tewas di New Mexico setelah proses pencarian selama tiga bulan. Billy menjadi buruan utama para penegak hukum karena lolos dari penjara beberapa hari sebelum dieksekusi mati. Sebegitu hebatnya nama Billy karena ‘prestasinya’ dalam urusan membunuh. Adalah Sheriff William Brady WIKIPEDIA dan deputinya, George Hindman, penegak hukum yang pertama tewas di tangan Billy. Alasannya karena kedua orang tersebut membunuh majikan Billy, John Tunstall, dalam persaingan bisnis peternakan. Total, Billy ‘sukses’ membunuh 17 orang pada saat itu. Padahal, usianya baru menginjak 18 tahun. Status sebagai orang paling dicari kemudian tersemat pada diri Billy. Seorang gubernur terpilih New Mexico saat itu sebenarnya bisa membebaskan Billy dari jeratan hukum dengan syarat. Namun, Billy tidak percaya dan kabur. Pat Garret kemudian berhasil menangkap dan membawa Billy ke pengadilan. Billy pun dijatuhi hukuman mati. Namun, ia bisa kabur dari penjara. Akhirnya Billy tewas di tangan Garrett ketika ia masuk ke kamar sang sheriff pada saat gelap. AP/KIN CHEUNG
BERBELASUNGKAWA: Para aktivis demokrasi berbelasungkawa atas meninggalnya peraih Nobel Perdamaian
Tiongkok Liu Xiaobo di luar kantor penghubung Tiongkok di Hong Kong, kemarin. Peraih nobel perdamaian yang juga tahanan politik Tiongkok, Liu Xiaobo meninggal dunia pada usia 61 tahun karena sakit.
BEIJING, TIONGKOK
Liu Xiaobo Meninggal Tiongkok Dikecam P
Luisa Ortega AP/ARIANA CUBILLOS, FILE
Jaksa Agung Gagal Dipecat PENGADILAN Tinggi Venezuela gagal memecat Jaksa Agung Luisa Ortega - salah satu pengkritik paling keras Presiden Nicolas Maduro - dan menyeretnya ke muka hukum hingga batas waktu yang diberikan berakhir, Rabu (12/7). Ortega, 59, merupakan tokoh paling senior yang menentang Maduro saat ia menolak upaya untuk menyingkirkannya dari kekuasaan. Negara pengekspor minyak yang bergejolak itu telah dicekam kerusuhan mematikan lebih dari tiga bulan di tengah krisis ekonomi yang mencekik. “Saya tidak melakukan kejahatan apa pun. Saya mengecam hakim yang mengadili saya karena mereka tidak sah,” kata Ortega dalam sebuah wawancara radio. “Yang paling bisa mereka lakukan ialah membunuh saya, (tapi) saya tidak takut,” tegasnya. Seorang pengacara, Jesus Ollarves, mengatakan Mahkamah Agung memiliki hak untuk menetapkan waktu dalam mengambil keputusan. Ia mencatat bahwa undang-undang mengizinkan hingga 30 hari dalam kasus-kasus semacam ini. “Mereka mungkin memerhatikan denyut nadi situasi politik sebelum memutuskan,” kata Jesus Ollarves. Ortega telah menuduh Mahkamah Agung propemerintah dan merongrong demokrasi me lalui keputusan berumur pendek yang mengambil kekuasaan dari badan legislatif pimpinan oposisi. Dia juga menuding polisi telah membunuh demonstran. (AFP/Hym/I-1)
11
ERAIH Nobel Perdamaian asal Tiongkok, Liu Xiaobo, 61, meninggal dunia kemarin setelah berjuang melawan penyakit kanker. Liu meninggal sebulan setelah dipindahkan dari penjara ke rumah sakit berpenjagaan ketat. Masyarakat internasional mengecam pemerintah Tiongkok yang menolak seruan supaya mengizinkan Liu berobat ke luar negeri. Liu menjadi peraih Nobel Perdamaian kedua yang meninggal saat masih berstatus tahanan. Sebelumnya, tokoh perdamaian Jerman Carl von Ossietzky juga meninggal di rumah sakit pada 1938 saat masih dalam tahanan Nazi. Melalui situsnya, biro hukum Kota Shenyang mengatakan Liu meninggal tiga hari setelah menjalani perawatan intensif di Rumah Sakit Utama Universitas Kedokteran Tiongkok. Mereka mengatakan Liu mengalami kegagalan sejumlah organ. Setelah pengumuman kematian kritikus utama pemerintah Tiong-
kok itu, jalan di depan rumah sakit tempatnya dirawat terlihat senyap. Belasan pria berpakaian sipil berjaga di luar gerbang rumah sakit. Kematian penulis itu sekaligus membungkam kritikus pemerintah. Dia telah menjadi simbol pembungkaman yang dilakukan pemerintah Beijing terhadap suara-suara kritis. Liu ditangkap pada 2008 setelah ikut menulis Piagam 08, sebuah petisi tebal yang menyerukan perlindungan hak asasi manusia dan reformasi sistem politik Tiongkok. Dia dijatuhi hukuman 11 tahun penjara pada Desember 2009 karena ‘subversi’. Dalam penganugerahan Nobel Perdamaian di Oslo, Swedia, pada 2010 dia diwakili sebuah kursi kosong. Masyarakat internasional memujinya sebagai pahlawan demokrasi. Di sisi lain, kelompok-kelompok hak asasi manusia menuduh pemerintah Tiongkok telah berlaku kejam karena menolak tawaran berbagai pihak untuk mengobati Liu di luar
negeri. Komite Nobel yang memberikan penghargaan kepada Liu sangat menyesalkan tindakan pemerintah Tiongkok. “Kami sungguh sangat terganggu karena Liu Xiaobo tidak dipindahkan ke fasilitas yang bisa memberinya perawatan medis yang memadai sebelum dia meninggal karena sakitnya,” demikian pernyataan komite yang berbasis di Swedia itu. “Pemerintah Tiongkok bertanggung jawab penuh atas kematiannya,” lanjut pernyataan itu. Direktur Human Rights Watch Tiongkok Sophie Richardson mengecam pemerintah Tiongkok telah berlaku arogan dan kejam. “Arogansi dan kekejaman pemerintah Tiongkok sungguh mengejutkan. Akan tetapi, perjuangan Liu untuk hak asasi dan demokrasi Tiongkok akan terus hidup,” ujarnya. “Hari ini kita kehilangan seorang raksasa hak asasi manusia,” ungkap Sekretaris Jenderal Amnesty International Salil Shetty. (AFP/Arv/I-1)
ILLINOIS, AS
Penculik Zhang Yingying Segera Diadili MISTERI seputar Zhang Yingying, 26, mahasiswa Universitas Illinois asal Tiongkok yang hilang diculik di Amerika Serikat (AS), semakin menemukan titik terang. Zhang menghilang pada 9 Juni lalu saat dalam perjalanan untuk menandatangani kesepakatan sewa kamar apartemen. Juri agung Federal, Rabu (12/7) waktu setempat, telah mendakwa Brendt Christensen, 28, yang diduga sebagai pelaku kasus penculikan dan hilangnya Zhang.
Petugas penegak hukum meyakini Zhang yang belum ditemukan itu telah meninggal. Tersangka Christensen pernah ditangkap pada 30 Juni lalu, namun kemudian dibebaskan. Dengan sejumlah bukti baru terkait hilangnya Zhang, Christensen dijadwalkan mulai diadili pada 20 Juli di Urbana, Illinois. Dalam pembelaaannya, pengacara Christensen, berpendapat kliennya tidak memiliki sejarah kriminal. Dia menilai kliennya memiliki
hubungan baik dengan masyarakat di Urbana, Illinois. “Dia belum mengajukan pembelaan dan ditahan di penjara di Ma con County,” kata pengacara Christensen. Sementara itu, ancaman hukuman maksimal bagi seorang penculik berdasarkan hukum federal ialah penjara seumur hidup. Terbongkarnya kasus itu karena Zhang terakhir terlihat naik mobil Christensen di sebuah halte bus pada 9 Juni lalu. (AFP/Hym/I-3)
1995: Revolusi Bernama MP3 Dimulai AMAT disayangkan perwakilan Recording Industry Association of America (RIAA) tidak hadir pada sebuah perkenalan teknologi musik terbaru karena teknologi itu kemudian menggunMUSICBEZAAR cang dunia dengan nama MPEG-1 Audio Layer 3 atau lebih singkat disebut MP3. Format MP3 menghasilkan suara jernih dalam kemasan lebih praktis dan efisien. Kumpulan lagu yang biasanya direkam dalam pita kaset kini bisa diringkas dalam bentuk CD karena sistem digitalnya. Sistem itu kemudian mengompres lagu-lagu dalam ukuran data lebih kecil. Ukuran data satu lagu bisa berkurang 90% tanpa mengurangi kualitas audio. MP3 pun bisa terkoneksi dengan komputer langsung lewat CD yang dimasukkan ke CPU. MP3 kian dipermudah dengan kehadiran internet yang memungkinkan mengirim data audio berformat MP3. Perkembangan tersebut diikuti dengan munculnya Winamp dan Napster pada akhir 1990. Keduanya menawarkan kumpulan lagu digital secara legal. Hal itu pulalah yang mengurangi penjualan CD pada kurun waktu 2000 hingga 2006. Teknologi MP3 merupakan buah kerja keras para ahli teknik audio pada akhir 1980 sampai awal 1990. Ekstensinya dikenal hingga saat ini dengan nama MP3.
2002: Percobaan Pembunuhan Chirac JACQUES Chirac ialah politikus dan mantan presiden Republik Prancis. Selain sebagai presiden, ia menjabat ex officio Ko-Pangeran Andorra dan Grand Master Legion d’honneur. Pada 1956, ia menikah dengan Bernadette Chodron de Courcel. Mereka memperoleh dua anak perempuan, Laurence dan Claude. Claude telah lama menjadi asisten pribadinya dan pembantunya dalam urusan hubungan masyarakat. WIKIPEDIA Chirac dikenal sebagai pribadi yang hangat, pandai bicara, dan senang bergaul. Ia anak tunggal dari keluarga menengah atas. Sejak kecil, ia memang berotak cemerlang dan terbiasa menimba ilmu di sekolah yang bergengsi. Pada awal kariernya Chirac tertarik akan politik sayap kiri. Ikatan-ikatan sayap kiri ini ternyata di kemudian hari menjadi penghalang baginya. Chirac mencalonkan diri sebagai seorang Gaullis untuk kursi di Dewan Nasional pada 1967. Chirac menang dalam pemilu itu dan mendapatkan jabatan dalam kementerian sosial. Pada 1977, ia terpilih menjadi Wali Kota Paris dan jabatan itu bertahan selama 18 tahun, berakhir pada 1995. Chirac menjabat pada periode 17 Mei 1995 hingga 16 Mei 2007. Ia digantikan Nicolas Sarkozy pada 6 Mei 2007. Ketika sedang menjabat, Chirac pernah menghadapi percobaan pembunuhan. Ketika perayaan Hari Bastille pada 14 Juli 2002, ia berhasil lolos dari percobaan pembunuhan tanpa cedera. 14 Juli | History | BBC | Dok.mi
12
REGIONAL
JUMAT, 14 JULI 2017
Demokrat masih Abaikan Gus Ipul Survei untuk mengukur kompetensi kandidat kepala daerah mulai dilakukan. Hasilnya memang bisa menjadi acuan bagi sejumlah nama untuk mengukur kemampuan. FAISHOL TASELAN
faishol@mediaindonesia.com
L
ANGKAH Saifullah Yusuf untuk menjadi calon Gubernur Jawa Timur masih belum mulus. Partai Demokrat yang diharapkan bakal berkoalisi dengan Partai Kebangkitan Bangsa nyatanya belum memberi lampu hijau. Sejauh ini memang baru PKB yang sudah memberikan dukungan. “Walaupun Gus Ipul sudah dua periode bersama saya memimpin Jatim, secara dukungan partai tidak ada kekhususan. Semua peluang sama, baik eksternal maupun internal. Yang dilihat partai ialah hasil survei,” kata Ketua DPD Partai Demokrat Jatim Soekarwo di Surabaya, kemarin. Soekarwo menegaskan pelaksanaan Pilgub Jatim masih sangat jauh. Walaupun survei Partai Demokrat menunjukkan posisi Wagub Jatim teratas, itu tidak menjadi patokan. Berbagai perubahan bisa terjadi. Soekarwo mengaku tidak diperbolehkan memberikan kekhususan dukungan kepada Gus Ipul, panggilan Saifullah Yusuf. Namun, kalau secara pribadi, ada keterikatan karena ia sudah dua periode bersama memimpin Jatim.
Di sisi lain, hasil Survei Surabaya Survey Center (SSC) periode Juni 2017 terkait Pilgub Jatim cukup mengejutkan. Untuk angka popularitas kandidat Pilgub Jatim, posisi Gus Ipul ternyata kalah dengan Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa. Begitu juga untuk akseptabilitasnya, ternyata di bawah Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini. Gus Ipul menyodok ke posisi teratas pada elektabilitas nama. Itu pun dengan perolehan angka yang tidak mencapai 30%.
Libatkan 5 lembaga Ketua DPD Partai NasDem Kabupaten Bangka Hendra Astrajaya mengatakan ada lima lembaga survei yang dilibatkan untuk melakukan survei terhadap kandidat yang mendaftar bakal calon kepala daerah. “Sekarang sedang tahapan verifikasi data terhadap semua kandidat,” papar Hendra. Mereka yang diverifikasi ialah Bupati Bangka Tarmizi Saat, Wakil Ketua DPRD Babel Dedy Julianto, Direktur LPDB Danial, dan dua kader partai Agung Setiawan serta dirinya. “Keputusan ada di tangan DPP. Namun, sebelumnya akan dilakukan survei oleh 5 lembaga survei, salah satunya Indo
Barometer,” ucap Hendra. Sementara itu, DPD Partai NasDem Kota Cirebon terus melakukan silaturahim ke sejumlah partai. Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) Partai NasDem Kota Cirebon Evy Wahyuningsih mengungkapkan sudah bersilaturahim dengan empat partai. “Langkah ini menjalin komunikasi dengan sesama pengurus partai dan menyatukan persepsi terhadap kehidupan berdemokrasi, khususnya di Kota Cirebon,” papar Evy. Ia tak membantah bahwa hal itu juga terkait dengan kemungkinan berkoalisi dalam Pilkada Kota Cirebon 2018. Sementara kabar kurang menyenangkan terjadi di Pekanbaru, Riau. Kampanye negatif menjelang Pilgub 2018 mulai terjadi. Sejumlah spanduk raksasa yang memuat foto Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman, Anto Rachman, dan Juni Rachman. Isi spanduk itu menuding Anto dan Juni mengatur berbagai proyek pembangunan di Riau. Keberadaan spanduk yang dipasang di sejumlah tempat strategis itu menarik perhatian masyarakat. Bahkan di sosial media dan grup-grup Whatsapp hal itu juga ramai diperbincangkan. (RF/UL/TB/ TS/RK/OL-4)
Kecemasan yang Menggelayut saat Kehadiran para Titipan
R
ASA cemas sepertinya menggelayut di wajah para sipir Lembaga Pemasyarakatan (LP) Kelas IIB Karawang. Kedatangan 200 tahanan titipan dari sejumlah LP dan rumah tahanan (rutan) sepertinya menjadi penyebab. Tidak menolak tugas, tapi karena tak sebanding antara petugas dan warga binaan di LP seluas dua hektare tersebut. Kepala LP Karawang Zaenal Arifin mengakui hal itu. Namun, ia menegaskan akan mengoptimalkan penjagaan dan pembinaan. “Kita tetap akan berusaha mengoptimalkan penjagaan dan pembinaan di LP Karawang ini. Kondisi di sini masih sangat kekurangan penjaga dan jumlah tahanan yang overload. Kami berharap kedatangan mereka dilakukan secara bertahap,” ungkap Zaenal, kemarin. Bisa dibayangkan
bagaimana kondisi pengamanan yang hanya diperkuat enam penjaga setiap sifnya, sedangkan yang diawasi mencapai ribuan warga binaan. “Idealnya dalam satu sif minimal ada 20 penjaga untuk mengisi setiap pos,” tuturnya. Satu hal yang dijaga ialah meyakinkan warga binaan tak ada pungli dalam LP. Komunikasi yang baik dengan mereka menjadi kata kunci, termasuk menepis kemungkinan kaburnya warga binaan tersebut. Keberadaan ruang terbuka berupa lapangan yang cukup luas, setidaknya bisa mengurangi gesekan di antara warga binaan. Olahraga ialah upaya yang dilakukan agar energi bisa disalurkan. Kegiatan seni, keagamaan, hingga eksperimen wirausaha juga dilakukan untuk membuat mereka
PENGUMUMAN LELANG PENILAIAN KUALIFIKASI Saka Indonesia Pangkah Limited, Kontraktor Kontrak Kerja Sama (KKKS) di bawah pengawasan SKKMIGAS – dalam hal ini mengundang Calon Peserta Lelang untuk mengikuti Pelelangan tersebut di bawah ini ; BID 17-0164 • Nomor & Judul Lelang Provision of Land Transportation Services for Ujung Pangkah • Kualifikasi/Golongan Usaha Besar • Syarat TKDN Minimum 35% • Kualifikasi Bidang - Angkutan Personil Melalui Darat ( 02.p.16.01) Pengadaan Barang 1.
2.
PERSYARATAN PENDAFTARAN Calon Peserta Lelang menyerahkan salinan dokumen tersebut di bawah ini ; a. Surat Pengantar/Permohonan Pendaftaran yang ditanda-tangani Pimpinan Tertinggi atau Kuasanya b. Salinan Akte Pendirian Perusahaan berikut perubahannya yang disahkan oleh Intansi yang berwenang. c. Salinan Surat Keterangan Domisili. d. Salinan surat izin usaha yang dikeluarkan oleh Instansi Pemerintah terkait sesuai dengan kewenangannya - yang masih berlaku : d.1. SIUP (Surat Ijin Usaha Perdagangan) dan / atau SIUI (Surat Ijin Usaha Industri) pada bidang/sub bidang usaha sesuai paket Lelang, Kualifikasi Besar. d.2. Surat Keterangan Terdaftar di Lingkungan Industri Minyak dan Gas Bumi (SKT MIGAS) yang diterbitkan oleh Dirjen Migas. e. Surat Keagenan dari Pabrikan, bagi Peserta Lelang yang bertindak sebagai Agen. f. Apabila Calon Peserta Lelang mendaftar sebagai Konsorsium ; f.1. Peserta Lelang menyatakan dalam Surat Pengantar/Permohonan dan mendaftarkan masing-masing Perusahaan yang berkonsorsium. f.2. Salah satu anggota Konsorsium harus memiliki surat izin usaha sesuai persyaratan dalam Pengumuman Lelang. PROSEDUR PENDAFTARAN Calon Peserta Lelang menyampaikan dokumen yang dipersyaratkan dan mengambil Dokumen Pra-Kualifikasi pada ; • Tanggal, Waktu : 17 – 20 Juli 2017, 09.00 - 15.00 WIB • Tempat : Saka Indonesia Pangkah Limited Kawasan Industri Maspion The Energy, Lt. 11-12 SCBD Jl. Raya Manyar KM 25 Lot 11A, Jl. Jend. Sudirman Gresik - Jawa Timur Kav 52-53, Jakarta
Secara keseluruhan proses lelang dilaksanakan dan mengacu pada Pedoman Tata Kerja SKK MIGAS No. PTK.007/SKKO0000/2015/S0 dan hanya Calon Peserta Lelang yang memenuhi persyaratan pendafataran yang dapat mengikuti proses kualifikasi. Gresik, 14 July 2017 Saka Indonesia Pangkah Limited Panitia Lelang
bisa eksis ketika masa hukuman berakhir. Zaenal mengungkapkan ada mantan warga binaan yang telah sukses menjadi pengusaha lele dan pertanian organik. “Awalnya mereka melakukan eksperimen di LP. Kegagalan yang dialami tidak membuat mereka jera. Akhirnya mereka bisa mengatasinya dan sudah sukses di luar,” tukasnya. Saat ini pihak LP menjalin kerja sama dengan Yayasan Putra Karawang untuk melakukan pembinaan warga binaan yang baru selesai dari masa hukuman. Pihak yayasan dengan senang hati melakukan pembinaan mantan warga binaan yang telah keluar dari LP. “Tujuannya ialah agar mereka tidak kembali dengan kegiatan yang pernah dilakukan dulu saat berada di masyarakat,” ucapnya. (Cikwan Suwandi/OL-4)
ANTARA/NOVA WAHYUDI
TUNTUTAN DITUNDA: Terdakwa kasus dugaan korupsi dana hibah tahun anggaran 2013 Provinsi Sumsel yang juga Staf Ahli
Gubernur Sumsel Bidang Kemasyarakatan dan SDM Ikhwanuddin (kanan) dan Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Provinsi Sumsel Laonma PL Tobing berjalan menuju kursi sidang tuntutan di Pengadilan Tipikor Palembang, Sumatra Selatan, kemarin. Pembacaan tuntutan ditunda karena JPU dari Kejaksaan Agung belum siap.
Terbongkar, Paket Sabu ke Nusakambangan PETUGAS gabungan Satgas Kamtib Nusakambangan, BNN Cilacap dan Polres Cilacap, Jawa Tengah, membongkar pengiriman paket sabu ke LP Narkotika Nusakambangan. Paket itu dimasukkan ke botol sampo dan dikirimkan melalui paket dengan barang-barang kebutuhan lainnya. Kapolres Cilacap AKB Yudho Hermanto mengatakan paket itu akan dikirim ke napi kelas kakap dalam kasus narkoba berisinial AK. “Sabu dan pil ekstasi tersebut dimasukkan ke botol sampo. Paket sabu seberat 30 gram dan pil ekstasi
38 butir,” ungkap Kapolres. Pengiriman narkoba juga terjadi di Nunukan, Kalimantan Utara. Aparat menangkap Muhammad Arief, 28, karena membawa sabu seberat 500 gram. Mahasiswa asal Sulawesi Selatan itu membawanya dengan speed boat dan akan dibawa ke Tanjung Redep, Berau, Kaltim. Kapolres Nunukan AKB Jepri Yuniardi mengungkapkan, tersangka ditangkap di perairan Sungai Taiwan, Sebatik. “Penangkapan ini berawal dari informasi warga yang menyebutkan akan ada seseorang
dari Tawau, Malaysia, membawa pengiriman paket sabu menuju Berau,” ungkapnya. Soal pengiriman barang haram ini juga terjadi di Yogyakarta. Aparat Bea Cukai Yogyakarta bersama Sentra Pengolahan Pos Plemburan Yogyakarta, menggagalkan pengiriman narkoba jenis sabu dari Nigeria melalui kiriman benda pos. Hal itu diungkapkan Kepala Kantor Pengawasan dan Pelayanan Bea dan Cukai Tipe Madya Pabean B Yogyakarta Sucipto, dalam keterangannya bersama Wakil Direktur
Reserse Narkoba Polda DIY AKB Baron Wiryanto dan Kepala Sentral Pengolahan Pos Yogyakarta Sudiman. Sementara dari Aceh dikabarkan, Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Nangroe Aceh Darussalam memastikan kawasan perairan di Aceh menjadi salah satu jalur masuk sabu dari bandar narkoba internasional. Kepala BNNP Aceh Brigjen Eldi Azwar mengatakan, pihaknya telah bekerja sama dengan polres, Kodim, Bea Cukai dan aparat terkait. (WB/LD/ DW/AU/FD/VR/EP/OL-4)
PAKET NARKOBA:
MI/ LILIEK DHARMAWAN
Petugas menunjukkan barang bukti sabu dan ekstasi yang sedianya dikirim ke salah satu napi di LP Narkotika, Nusakambangan, Cilacap, Jawa Tengah,kemarin. Petugas gabungan membongkar pengiriman paket sabu yang dimasukkan ke botol sampo dan dikirimkan melalui paket dengan barang-barang kebutuhan lainnya.
TNI-AU Siagakan Sukhoi untuk Antisipasi Penyusupan TNI-AU menyiagakan tiga pesawat Sukhoi jenis SU15/30 untuk melakukan operasi pengamanan wilayah Ambalat. Komandan Lanud Tarakan Kolonel Pnb Didik Krisyanto mengungkapkan, selama satu bulan, Sukhoi akan berpatroli di Ambalat untuk melihat dan memastikan tidak terjadi pelanggaran di wilayah Indonesia. Selain itu, hal tersebut bertujuan mengantisipasi masuknya gerakan terorisme IS dari Filipina ke Indonesia. “Pesawat Sukhoi itu akan beroperasi selama 4 jam dalam 2 periode hanya di wilayah Ambalat. Ini rutin dilaksanakan untuk memastikan tidak adanya pelanggaran wilayah, khususnya perbatasan RI-Malaysia,” ujar Didik, ke-
marin. Di Ambalat memang kerap terjadi pelanggaran wilayah. Seperti yang diungkapkan Komandan TNI-AL Nunukan Letkol (P) Ari Aryono bahwa belum lama ini kapal Tentara Laut Diraja Malaysia (TLDM) berulah kembali di sekitar lokasi pembangunan suar Karang Unarang. Kapal Malaysia itu berjarak 3 mil dari suar dan menurunkan dua sekoci. “Kejadian ini sebelum Lebaran lalu. Kapal Malaysia itu sempat menurunkan dua sekoci dari jarak 3 mil. Begitu kapal perang TNI-AL mendatangi, mereka langsung menarik sekocinya dan pergi,” tuturnya. Ari menjelaskan personel TNI ditempatkan di perairan
Ambalat lokasi pembangunan suar. “Progres pembangunannya mencapai 65% dan akhir Agustus nanti pembangunan suar Karang Unarang sudah selesai,” tukasnya. Sementara itu, Angkatan Laut Filipina membantu mencari empat kru KRI Layang yang hilang saat mengawal kapal ikan Filipina bernama Nurhana yang tertangkap karena berlayar melanggar batas wilayah perairan laut Indonesia. “Kami terus membantu mencari informasi keberadaan empat kru KRI Layang,” kata Ketua Tim Delegasi Angkatan Laut Filipina Brigjen Gilbert Italia Gapay di Markas Komando Lantamal VIII TNI-AL Manado. (VR/ VL/OL-4)
PENDIDIKAN TINGGI
JUMAT, 14 JULI 2017
13
Lulusan Perguruan Tinggi Swasta tidak Kalah Saing THINKSTOCK
Selain memilih PTS dengan nilai akreditasi yang baik, harus dilihat juga jumlah guru besar dan penelitian yang dihasilkan. PUPUT MUTIARA
puput.mutiara@mediaindonesia.com
K
ECENDERUNGAN masyarakat dalam memilih perguruan tinggi dewasa ini tidak lagi terpaku pada milik pemerintah alias negeri. Ini terjadi karena sekarang banyak perguruan tinggi swasta (PTS), terutama yang berakreditasi A, terbukti mampu menghasilkan lulusan berkualitas dan berdaya saing. Bahkan jika dibandingkan dengan lulusan perguruan tinggi negeri (PTN), Menteri Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Menristek Dikti) M Nasir memastikan lulusan PTS memiliki kompetensi yang sesuai dengan kebutuhan pasar kerja industri. Hal itu sejalan dengan upaya perbaikan mutu PTS yang terusmenerus dilakukan. “Ada pergeseran yang cukup baik yaitu dengan pembinaan
PTS. Ternyata, PTS berakreditasi A naik signifikan dan itu berarti mencerminkan mutu PTS semakin baik,” ujarnya saat dihubungi Media Indonesia, kemarin. Berdasarkan data yang dikemukakan Menristek Dikti, saat ini ada 16 PTS berakreditasi A atau meningkat secara signifikan dari tahun sebelumnya hanya sekitar dua atau tiga PTS. Di antaranya Universitas Atmajaya bahkan bukan hanya berakreditasi secara institusi, melainkan juga sampai ke tingkat program studi (prodi). Menurut mantan Rektor Universitas Diponegoro itu, perguruan tinggi dinilai berkualitas salah satunya karena telah memperoleh nilai akreditasi yang baik, secara institusi maupun prodi. Dengan demikian, otomatis dari sisi manajemen dan proses pembelajaran pun tidak bermasalah. “Saya kira masyarakat sudah cerdas dalam memilih perguruan tinggi. Mereka tidak lagi membedakan swasta ataupun negeri. Kalau dia (perguruan tinggi) masuk 50 atau 100 besar itu pasti yang dipilih,” ungkap M Nasir. Namun, ia tetap mengingatkan kepada masyarakat untuk terlebih dahulu mengecek status perguruan tinggi melalui Pangkalan Data Pendidikan Tinggi (PDPT). Hal tersebut guna menjaga agar tidak
terjadi persoalan di kemudian hari lantaran perguruan tinggi yang dipilih bermasalah. “Kita punya lebih dari 3.000-an PTS. Jadi kalau seandainya tidak lolos seleksi untuk yang PTN jangan berkecil hati. Cari PTS yang akreditasinya bagus,” pungkas Menristek Dikti.
Bukan asal murah Selain memiliki akreditasi yang oke, pakar pendidikan Arief Rachman menekankan dalam memilih perguruan tinggi masyarakat lazimnya juga mempertimbangkan biaya. Cuma, masyarakat perlu memahami bahwa suatu keniscayaan PTS cenderung menarik biaya lebih besar ketimbang PTN. “Kalau swasta kan sepenuhnya memang mengandalkan biaya yang dikeluarkan dari mahasiswa. Biasanya masyarakat kita kalau memilih perguruan tinggi, nomor satu mesti negeri baru nomor dua yang murah,” ucap Guru Besar Universitas Negeri Jakarta tersebut. Bukan sekadar murah, menurut Arief, PTS dengan nilai akreditasi yang baik juga tetap harus dilihat dari jumlah guru besar dan hasil penelitian. Suatu jurusan tertentu akan sanggup menjalankan proses pembelajaran yang baik apabila teori ditunjang kegiatan praktik. Lebih lanjut, pemerintah dinilai
perlu melakukan studi mengenai persentase lulusan PTN dan PTS dalam jangka waktu per lima tahun. Tujuannya mengetahui sejauh mana tingkat keberhasilan perguruan tinggi tersebut dalam mencetak lulusan yang berkualitas. “Masyarakat kita memang sudah paham. Akan tetapi, kalau mau tahu suatu angkatan itu berhasil atau tidak harus ada penelitiannya. Ini tugas pemerintah dan kampusnya,” tegas Arief. Di sisi lain, Koordinator Perguruan Tinggi Swasta (Kopertis) Wilayah X meliputi Sumatra Barat, Riau, Jambi, dan Kepulauan Riau Herri meyakinkan lewat upaya pembinaan yang terus dilakukan, kesempatan kerja yang diperoleh lulusan PTS terus meningkat. “Setiap tahun kesempatan kerja terbuka luas bagi alumni PTS. Itu menunjukkan kemampuan alumni PTS dalam bersaing. Jadi tidak perlu ragu apalagi sekarang dikotomi antara PTN dan PTS sudah dihilangkan,” tandas Herri.
Persaingan positif Dikotomi antara PTN dan PTS yang semakin tipis mau tidak mau menciptakan atmosfer persaingan positif. Artinya, PTN maupun PTS berlomba-lomba memberikan kontribusi nyata bagi Indonesia melalui pola pembelajaran dan mutu lulusan.
Menurut staf pengajar dan juru bicara Universitas Gunadarma Budi Hermana, masyarakat kini memandang perguruan tinggi sebagai sarana untuk meningkatkan minat dan kompetensi mahasiswa, bukan lagi berdasarkan status negeri dan swasta. “Bila ada PTN dan PTS yang berakreditasi A, dapat diasumsikan mereka punya kualitas yang sama. Persaingan antara PTN dan PTS saat ini tentang memberikan layanan terbaik kepada masyarakat dengan memberikan proses pembelajaran yang bermutu,” kata Budi. Agar lebih menarik, PTS dituntut lebih lihai melihat perkembangan zaman terkait yang dibutuhkan masyarakat. Ini diwujudkan Universitas Gunadarma dengan berfokus menjadi kampus yang berlokasi di Depok, Jawa Barat, itu berbasis teknologi informasi (TI). Hasilnya, tidak mengecewakan. Menurut 4 International Colleges & Universities (4ICU), pada Januari 2017, Universitas Gunadarma meraih peringkat ke-3 di jajaran PTS dan ke-16 dalam perguruan tinggi terbaik di Indonesia. Muatan pembelajaran berbasis TI terdapat di seluruh 36 program studi yang ditawarkan Universitas Gunadarma. Dalam persepsi masyarakat pun, Universitas Gunadarma lekat sebagai
kampus swasta berbasis TI. Kekhasan seperti itu, menurut Budi, akan terus dipertahankan dan ditingkatkan Universitas Gunadarma dalam menjawab tantangan zaman. “Sekarang hampir semua aspek kehidupan telah menggunakan TI. Lihat saja di bidang pariwisata, sudah ada e-tourism. Di bidang keuangan, lebih dulu muncul e-banking. Jadi selain membekali mahasiswa keilmuan berbasis prodi, juga kita tekankan kompetensi dan keterampilan mahasiswa di bidang TI,” ujar Budi. Nuansa TI bukan hanya dibangun Universitas Gunadarma di bidang akademik, infrastruktur layanan lain juga menggunakan basis TI. Misalnya, data base lulusan kini tercatat lebih dari 100 ribu orang dalam career center Universitas Gunadarma. Bukan hanya pihak universitas yang bisa memanfaatkan data lulusan dalam career center tersebut, melainkan juga perusahaan yang membutuhkan tenaga lulusan Universitas Gunadarma maupun sebaliknya. “Dengan pola seperti ini, lulusan Universitas Gunadarma mudah terserap dunia kerja. Waktu tunggu lulusan di Universitas Gunadarma hingga bekerja ratarata di bawah 3 bulan,” pungkas Budi. (Gnr/S-4)
14
PENDIDIKAN TINGGI
JUMAT, 14 JULI 2017
Tumbuhkan Budaya Mutu lewat Tata Kelola Kampus
THINKSTOCK
Kampus Harus Cetak Tenaga Ahli Perguruan tinggi perlu berkolaborasi dan membangun kerja sama dengan berbagai mitra nasional dan global. GHANI NURCAHYADI
gani@mediaindonesia.com
K
AMPUS diharapkan mampu mencetak para tenaga kerja berkeahlian menengah dan tinggi untuk memenuhi berbagai program pembangunan, terutama dalam menghadapi era ASEAN Economic Community. “Selain dalam bidang energi baru dan terbarukan, bidang transportasi terutama untuk mengatasi kemacetan lalu lintas di beberapa kota besar, Indonesia juga merencanakan untuk menjadi bagian dari poros maritim dunia, khususnya di Asia Tenggara,” kata Staf Ahli Menteri Bidang Relevansi dan Produktivitas, Agus Puji Prasetyono, ketika membacakan sambutan Menteri Riset, Teknologi,
dan Pendidikan Tinggi (Menristek) Mohamad Nasir pada Pembukaan The 4th Trilateral University Roundtable Meeting (TURM) di Universitas Hasanuddin (Unhas), Makassar, Selasa (11/7). Indonesia, kata dia, juga terus mengembangkan program-program jangka menengah dan panjang dalam bidang ICT, infrastruktur, pertanian, pertahanan dan keamanan, kesehatan dan obat-obatan, rekayasa nuklir, pariwisata, dan juga program-program sosial humaniora. “Untuk itu, komunitas pendidikan tinggi, baik universitas maupun politeknik, menjadi sangat strategis di Indonesia,” katanya. Indonesia saat ini terdapat sekitar 4.500 universitas, baik negeri maupun swasta. Di antaranya, terdapat 120
ANTARA/MUHAMMAD IQBAL
universitas negeri dan 160 politeknik yang ditujukan untuk mendukung dan mengembangkan perekonomian dan daya saing nasional. “Seluruh perguruan tinggi ini perlu berkolaborasi dan membangun kerja sama dengan berbagai mitra nasional dan global,” papar Agus. Kementerian Ristek dan Dikti saat ini mengoordinasikan tujuh lembaga pemerintah nonkementerian dalam bidang penelitian dan pengembangan ilmu dan teknologi. Di antaranya, Badan Pengembangan dan Pengkajian Teknologi (BPPT), Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI), Badan Tenaga Atom Nasional (Batan). Lembaga-lembaga tersebut saat ini membuka diri untuk kerja sama program-program riset, pengembangan, dan pemanfaatan ilmu pengetahuan dan teknologi dengan berbagai entitas di dalam negeri dan luar negeri. “Untuk itu, inisiatif yang dilakukan oleh perguruan tinggi dalam kerangka Trilateral University Roundtable Meeting ini sangat kami sambut. Kami sangat berterima kasih kepada Universitas Hasanuddin yang telah mempersiapkan dan melaksanakan acara ini dengan sangat baik,” kata Agus.
Konsorsium Di sisi lain, Rektor Unhas Prof Dr Dwia Aries Tina Pulubuhu, MA, menjelaskan secara singkat latar belakang kerja sama dalam kerangka TURM. “Ada begitu banyak perguruan tinggi yang secara geografis berdekatan. Di kawasan timur
TEKNOLOGI NUKLIR: Ilmuan nuklir
dengan menggunakan manipulator atau tangan robot tengah memproduksi Radioisotop dan Radiofarmaka di ruang Hotcell milik Batan, Puspiptek Serpong, Tangerang Selatan, Banten, beberapa waktu lalu. Radioisotop dan Radiofarmaka merupakan produk farmasi yang diciptakan dari teknologi nuklir yang mampu mendeteksi dan obat terapi untuk berbagai penyakit seperti Jantung, kanker, ginjal, dan pendeteksi sistem saraf anak.
Indonesia, kita memiliki konsorsium perguruan tinggi negeri yang terdiri atas 26 universitas. Ini adalah potensi kerja sama untuk pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi yang besar. Belum lagi perguruan tinggi yang dikelola swasta,” kata Dwia. TURM ke-4 telah menyepakati membentuk konsorsium perguruan tinggi trilateral, yang namanya akan diumumkan dalam pertemuan Working Group. Setelah acara pembukaan, dilanjutkan dengan presentasi panel sesi pertama, yakni wakil-wakil dari tujuh perguruan tinggi memberikan paparan mengenai kerja sama riset dan kolaborasi pengembangan ilmu pengetahuan, teknologi, dan sosial humaniora. Tujuh perguruan tinggi itu ialah Charles Darwin University, Universidade Nacional Timor Lorosae, Universitas Hasanuddin, Universitas Nusa Cendana, Universitas Udayana, Universitas Gadjah Mada, dan Universitas Kristen Satya Wacana. (S-1)
MENCAPAI mutu perguruan tinggi yang baik membutuhkan pendekatan yang komprehensif. Tidak cukup melalui pendekatan karya riset yang memadai dan baik, tetapi juga membutuhkan tata kelola pelayanan kampus yang paripurna. “Salah satu upaya untuk menumbuhkan budaya mutu di kalangan perguruan tinggi dapat dilakukan melalui tata kelola kampus yang baik,” ujar Wakil Rektor Bidang Pembelajaran, Ristek dan Kemahasiswaan Universitas Mercu Buana (UMB) Ngadino Surip saat menjadi narasumber pada Lokakarya Pengelolaan Perguruan Tinggi dan Penyusunan Dokumen SPMI di kampus Universitas Cordova, NTB, Selasa (11/7). Ia mengatakan bahwa tata kelola perguruan tinggi yang baik tidak terlepas dari penyelenggaraan sistem penjaminan mutu internal (SPMI). SPMI merupakan arahan atau pedoman bagi perguruan tinggi untuk memiliki mutu layanan terbaik. Dalam penerapannya, tiap-tiap perguruan tinggi harus menyusun standar sendiri berdasarkan Standar Nasional Pendidikan Tinggi (SN Dikti) yang terdiri dari 24 Standar. Sebagaimana termaktub dalam UndangUndang (UU) No 20/ 2008 tentang Sistem Pendidikan Nasional dan UU No 12/ 2012 tentang Dikti. “UMB sebagai perguruan tinggi terakreditasi Unggul, adalah kampus yang telah menerapkan SPMI dalam rangka menumbuh kembangkan budaya mutu,” ucapnya. Tidak hanya itu, ia mengklaim perolehan akreditasi A atau unggul pada kampus UMB memberikan makna lebih. Selain dipercaya sebagai kampus berkualitas juga memiliki tanggung jawab mendampingi kampus lain mencapai mutu yang terbaik. Dalam program asuh perguruan tinggi unggul, UMB mendapat kepercayaan mendampingi tiga perguruan tinggi. Dua di antaranya berada di wilayah Sumbawa, yaitu Universitas Cordova Indonesia (10 program studi) dan IISBUD Samawa Rea (7 program studi), serta satu perguruan tinggi di Jakarta, yakni STMIK Eresha. Pada kesempatan lain, Wakil Rektor II bidang Kelembagaan dan Sumber Daya Purwanto menekankan agar setiap perguruan tinggi memiliki visi yang terencana, terukur, serta dilaksanakan secara berkesinambungan. “Dalam SPMI, istilah itu dikenal sebagai penetapan standar, pelaksanaan standar, evaluasi pelaksanaan standar, pengendalian pelaksanaan standar, dan peningkatan standar (PPEPP) yang tujuan akhirnya ialah terbentuknya budaya mutu,” jelasnya. (Mut/RO/S-2)
PENDIDIKAN TINGGI
JUMAT, 14 JULI 2017
15
Perguruan Tinggi Swasta Didorong Terus Bersolek THINKSTOCK
Calon Mahasiswa Serbu Program Studi Baru INSTITUT Teknologi Sumatra (Itera) baru saja membuka program studi teknik industri. Meski prodi itu anyar, peminatnya pada penerimaan mahasiswa baru di jalur Seleksi Mandiri Masuk Perguruan Tinggi Negeri Wilayah Barat Indonesia 2017 (SMMPTN-Barat 2017) cukup tinggi hingga 136 dari total 1.086 pendaftar. Rektor Itera Ofyar Z Tamin, kemarin, mengatakan untuk saat ini prodi teknik industri hanya dibuka melalui jalur SMMPTN. Soalnya, izin prodi ini baru diperoleh setelah SNMPTN dan SBMPTN berjalan. Ofyar menambahkan pembukaan prodi teknik industri berdasarkan hasil focus group discussion dengan Kepala Bappeda di 15 provinsi yang berada di Pulau Sumatra. Dalam diskusi tersebut, setiap provinsi memaparkan informasi mengenai potensi wilayah dan rencana pembangunan strategis daerah 25 tahun mendatang. Industri yang akan dikembangkan di antaranya industri kelautan, kehutanan, dan perkebunan. Apalagi, ke depan sepanjang Tol Sumatra akan menjadi sentra industri. “Pembukaan prodi teknik industri akan mengakomodasi kebutuhan sumber daya manusia di bidang ini,” tutur Ofyar. Jumlah calon mahasiswa yang akan diterima Itera lewat jalur SMMPTN sebanyak 300 orang. Hasil seleksi akan diumumkan pada Selasa (18/7) mulai pukul 14.00 WIB dan dapat diakses melalui laman http://pengumuman. smmptnbarat.id. Begitu pun Universitas Lampung (Unila) akan mengumumkan 775 calon mahasiswa yang lolos seleksi jalur mandiri atau SMMPTN pada hari yang sama pula. Jumlah ini merupakan hasil alokasi 16% dari kuota penerimaan mahasiswa tahun ini sebanyak 4.750 mahasiswa. Namun, ada yang berbeda kali ini dengan penerimaan mahasiswa jalur mandiri di Unila pada tahun-tahun sebelumnya yang hanya untuk calon mahasiswa asal Lampung. Pada SMMPTN sekarang pihaknya juga memberikan kesempatan kepada calon mahasiswa asal wilayah barat. “Ini berdasarkan hasil rapat seluruh Rektor PTN Wilayah Barat,” ujar Moneyzar. Di tempat lain, Universitas Syiah Kuala (Unsyiah) menerima 30% calon mahasiswa melalui SMMPTN. Kuota penerimaan mahasiswa dibagi berdasarkan persentase jalur masuk kampus. “Jumlah penerimaan calon mahasiswa baru tersebut berdasarkan kuota yang telah ditentukan. Tapi kami lihat juga jika ada yang tidak mendaftar pada dua jalur sebelumnya akan kami tambahkan,” ungkap Rektor Unsyiah Samsul Rizal. Kini peserta sedang menunggu hasil pengumuman SMMPTN. “Tidak ada lagi tahap tes masuk untuk S1 di Unsyiah, kecuali D-3, tetapi seleksinya hanya di Unsyiah,” pungkasnya. Sebelumnya, terdapat 16 perguruan tinggi negeri yang tergabung dalam SMMPTN-Barat 2017, di antaranya Unsyiah, Universitas Malikul Saleh, Universitas Umrah, ISI Padang Panjang, Universitas Raden Fatah, Untirta, Untan, Itera, Universitas Teuku Umar, dan Universitas Jambi. (FD/EP/S-4)
Pada SMMPTN sekarang Unila juga memberikan kesempatan kepada calon mahasiswa asal wilayah barat.
Perguruan tinggi swasta di daerah perlu terus meningkatkan kualitas agar dapat bersaing dengan perguruan tinggi negeri. GHANI NURCAHYADI
gani@mediaindonesia.com
D
EMI meningkatkan kualitas, Koordinator Perguruan Tinggi Swasta (Kopertis) terus mendorong perguruan tinggi swasta (PTS) di Kota Palembang dan beberapa daerah Sumatra Selatan lainnya meningkatkan akreditasi program studi dan mengurus akreditasi institusi. “Perguruan tinggi swasta yang telah mengantongi akreditasi program studi untuk meningkatkannya, bagi yang telah akreditasi C untuk mengajukan permohonan akreditasi ulang menjadi B, dan yang telah akreditasi B untuk memperbaikinya ke tingkat yang lebih tinggi,” kata Kopertis Wilayah II Sumbagsel Slamet Widodo, di Palembang, seperti dilansir Antara, kemarin. Dia menjelaskan perguruan tinggi swasta yang ada di wilayah Provinsi Sumatra Selatan tercatat 108 PTS. Dari jumlah itu sebagian besar telah mengantongi akreditasi program studi, tapi nilainya masih banyak yang dalam kategori cukup. Berdasarkan kondisi tersebut, akan terus didorong PTS yang memiliki akreditasi C untuk melakukan pengajuan akreditasi ulang dengan melakukan sejumlah perbaikan fasilitas kampus dan peningkatan sumber daya manusia terutama
tenaga pengajar/dosennya. Selain itu, mereka akan didorong pula mengurus akreditasi institusi karena berdasarkan data, PTS di wilayah kerjanya yang meliputi Sumatra Selatan, Bangka Belitung, Lampung, dan Bengkulu baru sebagian kecil yang telah mendapatkan akreditasi institusi, yakni dari 216 PTS baru sekitar 50 PTS yang telah akreditasi institusi. Menurut dia, akreditasi suatu kampus menjadi acuan penilaian untuk mengukur kualitas suatu program studi dan tingkat kemajuan institusi pendidikan tinggi. “Kampus dengan nilai akreditasi minimal B membuktikan kualitas yang baik pada bidang pengelolaan dan bidang tridharma perguruan tinggi baik dalam penelitian, pengajaran, maupun pengabdian kepada masyarakat,” kata Widodo. Sementara itu, Rektor Universitas Baturaja Bambang Sulistyo menjelaskan, dalam beberapa tahun terakhir, pihaknya berupaya melakukan tata kelola perguruan tinggi, menambah sarana dan prasarana, penunjang kegiatan belajar mengajar, dan perbaikan mutu termasuk peningkatan akreditasi. Khusus peningkatan akreditasi, hingga Juli 2017 ini pihaknya telah mengupayakan perbaikan beberapa akreditasi program studi lima fakultas yang ada di Universitas Baturaja yang berlokasi di Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) itu sehingga dari 12 program studi, 10 di antaranya telah akreditasi B. Dengan dukungan Kopertis Wilayah II, pihaknya terus berupaya meningkatkan kualitas kampus dan lulusan serta menyusun program strategis untuk menjadi salah satu universitas terbaik di wilayah provinsi dengan 17 kabupaten dan kota itu.
Bersaing Dalam kesempatan terpisah, Gubernur Lampung M Ridho Ficardo juga mendorong PTS setempat untuk memacu kualitas pendidikan sehingga mampu bersaing dengan perguruan tinggi negeri. “Ketika perguruan tinggi swasta maju, artinya pendidikan pun maju. Untuk itu, program peningkatan pendidikan harus disusun dengan baik,” kata dia di Bandar Lampung, kemarin. Ia juga berharap PTS di Lampung dapat bersinergi dengan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung sehingga dapat melahirkan sumber daya manusia berkualitas, unggul, dan berdaya saing. Selain itu, Asosiasi Perguruan Tinggi Swasta Indonesia (Aptisi) Lampung diharapkan dapat membawa perkembangan PTS ke arah lebih baik dan melahirkan sarjana berkualitas. Ketua Aptisi Provinsi Lampung Firmansyah mengatakan siap mendukung Pemprov Lampung dalam mencerdaskan kehidupan bangsa khususnya memajukan pendidikan di Lampung. Aptisi, lanjutnya, mendorong Lampung sebagai destinasi pendidikan dan mendorong PTS meningkatkan riset pariwisata Lampung. “Aptisi akan bersinergi dengan pemda baik provinsi maupun kabupaten dan kota untuk berkontribusi membentuk generasi cerdas,” kata dia. Hal senada diungkapkan Ketua Pengurus Pusat Aptisi M Budi Djatmiko yang berharap dukungan Pemprov Lampung untuk kemajuan pendidikan di daerah setempat. “Saya yakin PTS di Lampung akan berjaya dengan dukungan pemerintah,” ujarnya. Ia juga meminta PTS dapat menjaga kekompakan intern perguruan tinggi dan jangan sampai terjadi konflik internal. (S-2)
JUMAT, 14 JULI 2017
SELEBRITAS
Ivan dan Boris
ONLINE
Tol Balikpapan-Samarinda Rampung Akhir 2018 PRESIDEN Joko Widodo menargetkan pembangunan Tol Balikpapan-Samarinda, Kaltim, sepanjang 99.2 km selesai Desember 2018. Ruas tol akan diperpanjang sampai ke Bontang. (Nusantara)
60% Lahan Gambut di Kalsel Rusak
SELUAS 58.342 ha atau 60% dari 106 ribu ha luas area lahan gambut di Kalsel rusak. Kerusakan terjadi pada kubah gambut berkanal dan bekas kebakaran pada 2015. (Humaniora)
(021) 5821303
PEMASANGAN IKLAN:
(021) 5812113 / 5801480
HALAMAN 16
ANDIEN AISYAH
PODIUM
INI sebuah canda ala Rusia di zaman lama. Tersebutlah seorang bernama Ivan yang iri terhadap Boris, tetangganya, yang mempunyai seekor kambing. Datanglah seorang peri dan menawarkan permohonan pada Ivan. “Apa yang hendak kau minta, Ivan?” Ivan EBET pun spontan menjawab, “Matinya kambing si BoDjadjat Sudradjat ris.” Kenapa tak meminta Dewan Redaksi Media Group lima atau 10 kambing? David Landes dalam buku Kebangkitan Peran Budaya (2006) mengangkat cerita itu kembali untuk mengingatkan betapa budaya mempunyai peran besar terhadap kemakmuran. Contoh di Rusia, dengan jawaban Boris, yang justru tak meminta kambing lebih banyak, justru berharap ‘matinya kambing si Boris’, menggambarkan betapa kemiskinan bersama dinilai lebih mulia. Rusia (dulu Uni Soviet) yang 75 tahun antipasar karena hidup di bawah telunjuk pemerintah jauh lebih aman. Namun, ambruknya marxisme membuat kegiatan bisnis bergegas. Di Thailand dulu para pemuda biasa bertahun-tahun menghabiskan waktu di kuil-kuil Buddha. Ini periode untuk melatih semangat dan batin. Sekarang ‘Negeri Gajah’ ini bergerak lebih cepat, olah batin tetap dilakukan, tetapi tak lagi harus bertahun-tahun. Penghormatan kepada raja terus dijaga, tetapi etos kerja terus digenjot. Ekonomi pun terus dipacu. Dalam perhelatan SEA Games, Thailand kian tak tertandingi. Tiongkok, yang berpuluh tahun tak produktif karena pandangan mencari uang ialah hinaan, dalam tiga dasawarsa terakhir menggeliat. Setelah diaspora mereka di luar negeri sukses secara ekonomi, ‘naga-naga’ Konghucu dari Dunia Ketiga itu pun bergerak menuju Dunia Pertama. Padahal, semula banyak orang tak percaya. ‘Negeri Tirai Bambu’ yang dulu rendah kepercayaan antarmasyarakatnya kini tengah mengibarkan bendera tinggi-tinggi untuk menjadi pemain dunia. Dalam Asian Games, negeri ini kian superior di Asia, bahkan juga di dunia. Thailand, Rusia, Tiongkok, semula tak teramalkan. Berbeda dengan Jepang dan Jerman. Dua negara itu sudah bisa dinubuatkan, akan bangkit dan berlari cepat seusai Perang Dunia II yang menghancurkan. Restorasi Meiji pertengahan abad 19 yang mengakhiri kekuasaan Tokugawa; memilih restorasi dan bukan revolusi ialah mekanisme pergantian rezim yang tak habis-habisan penuh darah seperti Prancis dan Rusia. Mereka memutuskan belajar teknologi Eropa, tetapi Jerman dinilai bangsa yang lebih banyak punya keunggulan untuk dipelajari. Ada semacam sumpah di dada, “Suatu saat kami punya apa yang kalian punya!” Tingkat pendidikan yang tinggi, tradisi pemerintahan yang efektif, hubungan keluarga yang erat, kerja keras, disiplin, identitas nasional yang tetap melekat, dan budaya unggul yang tetap terpatri, menjadi modal bangkit dari kehancuran perang dunia. Simbol-simbol persatuan dan gagasan-gagasan nasional pun terus dikembangkan. Tak ada nasionalisme hanya bermodalkan mimpi! Nubuat untuk Jepang dan Jerman, kata Landes, juga bisa juga berlaku untuk Korea Selatan versus Turki, dan Indonesia versus Nigeria. Seperti diramalkan oleh ahli ekonomi Jim O’Neill beberapa tahun lalu, Meksiko, Indonesia, Nigeria dan Turki--disingkat MINT--memiliki potensi menjadi raksasa ekonomi dunia di masa depan. Ekonom kelahiran Inggris itu pada 2001 juga membuat istilah BRIC (Brasil, Rusia, India, China) yang saat itu diperkirakan menjadi kekuatan ekonomi masa depan. Kita tengok sejarah, ketika pada 1958 Indonesia dipercaya menjadi tuan rumah Asian Games IV 1962, surat kabar Singapura The Straits Times, menulis dengan sinis: ‘Lonceng Kematian Asian Games telah Berbunyi di Jakarta’. Waktu itu Jakarta memang papa, hanya Stadion Ikada dan dua hotel sederhana. Dalam waktu tak lama, berdirilah Gelanggang Olahraga Bung Karno nan megah dan Hotel Indonesia yang mentereng. Sarana komunikasi pun siap mewartakan ke seluruh dunia. Proyek raksasa itu mengerahkan 14 insinyur terbaik Indonesia, 12 ribu pekerja dari kalangan sipil, militer, dan bahkan tukang becak. Beberapa di antaranya tak mau dibayar. Orang-orang Betawi yang bermukim di sekitar Senayan rela memberikan tanah mereka demi kehormatan bangsa. Pada 1962 perhelatan olahraga terbesar di Asia itu pun digelar. Indonesia keluar sebagai juara kedua dengan 21 medali emas, 26 perak, dan 30 perunggu. Prestasi yang tak bisa diraih kembali! Kini, kita seperti tak menyadari potensi besar yang kita miliki. Dalam menyikapi banyak hal kita seperti tetap terbelah dalam bingkai ‘kubu sini’ dan ‘kubu sana’. Cerita ahli telematika Hermansyah yang dianiaya di Tol Jagorawi berkembang liar. Kita harus cemas jika cerita Ivan dan Boris ala Rusia yang sudah usang itu justru baru kita mulai, yakni spirit miskin bersama. Keterbelahan dan hilangnya sikap objektif, merasa kelompoknya yang paling benar, sesungguhnya juga setali tiga uang dengan cerita Ivan dan Boris itu. Kita hanya sibuk mengembangkan prasangka.
CUSTOMER SERVICE:
Musisi Muda makin Berani Eksplorasi Musik Makin banyak musikus Tanah Air berprestasi di kancah dunia, antara lain karena semakin kreatif bermusik dan tidak hanya duduk di zona nyaman. INDRIYANI ASTUTI
indriyani@mediaindonesia.com
P
ENYANYI jazz Andini Aisyah Hariadi atau lebih dikenal dengan Andien, 31, menilai musisi muda Indonesia semakin eksploratif dalam bermusik. Hal itu juga yang menurutnya membuat musisi Indonesia semakin banyak yang mendunia dan tidak jarang sukses mendapatkan penghargaan. “Indonesia semakin punya kesempatan di dunia internasional. Anak mudanya sangat kreatif, banyak juga yang dapat penghargaan,” ujar perempuan kelahiran Jakarta 25 Agustus 1985 itu, baru-baru ini. Menurutnya, dalam mendorong musikalitas anak muda, diperlukan festivalfestival musik yang memberikan kesempatan kepada mereka untuk mengeksplorasi bakat dan kemampuan termasuk ia sendiri yang tertantang ketika harus menjadi penampil pada salah satu festival musik terbesar di Tanah Air, Soundrenalin, acara yang kini rutin diselenggarakan. Pemilik album Gemintang itu mengatakan, pada ajang yang kali ini bakal digelar di Bali pada 9-10 September mendatang tersebut, ia akan berkolaborasi dengan musisi lain, yakni Scaller Band
yang genre musiknya jauh berbeda dari yang biasa dia bawakan. “Soundrenalin membuat saya deg-degan karena ketika pertama kali dikasih tahu konsepnya kolaborasi cross genre. Kalau saya yang manggung sendiri, kan sudah ketebak lagunya. Karena ini kolaborasi, jadi merupakan sesuatu yang baru bagi saya. Dalam kolaborasi itu banyak ide yang disatukan,” tutur Andien ketika ditemui di Jakarta, Selasa (11/7). Ia mengakui kolaborasi dengan musisi yang warna musiknya berbeda dengannya akan sulit. Namun, di lain sisi, itu membuatnya lebih tertantang dan gairahnya terasa dibangkitkan kembali. “Sebagai musisi membutuhkan tantangan seperti ini. Tidak bisa berada di zona aman dan nyaman (terus). Kalau mau memperkaya warna musik, justru dengarkan genre musik yang berbeda-beda, seperti musik-musik techno yang enggak ke-taker sama saya, sehingga akan tercipta hal baru,” terang istri fotografer Irfan Wahyudi Prihutomo atau Ippe itu.
Lebih punya roh Bercerita mengenai kesibukannya, ibu Anakku Askara Biru (Kawa) itu mengatakan dalam waktu dekat akan mengeluarkan album baru. Menurut Andien, album yang rekamannya dimulai sejak ia hamil dan melahirkan anak pertamanya itu punya warna musik yang lebih dewasa bila dibandingkan dengan album sebelumnya. Andien mengatakan, setelah 17 tahun, ini kali kedua ia mengeluarkan album indie. “Proses pembuatannya dilakukan sejak saya hamil empat bulan dan terus berjalan. Makanya single pertama berjudul Belahan Jantungku dibuat saat aku hamil sembilan bulan. Sensasi berbeda ketika rekaman dalam kondisi hamil. Album ini lebih punya roh,” tuturnya. Andien juga mengakui pada lagu-lagu tertentu dalam album tersebut napasnya terengah-engah karena bernyanyi dengan kondisi perut besar. Meski demikian, ia menganggap jadi seorang ibu merupakan titik balik dalam fase hidupnya. “Itu proses yang panjang sekali. Akan tetapi, karena berbagai keadaan, justru menguatkan,” kata dia. (H-2)
MI/RAMDANI
SHIA LABEOUF
MELINDA SUSANTI
Minta Maaf kepada Polisi
Bertekad Bangun Bikin Brownies Brand Global atas Pesanan
AKTOR Shia LaBeouf, 31, menyampaikan permintaan maaf atas umpatan yang ia teriakkan kepada petugas keamanan yang menahannya di Georgia minggu lalu. Ia kini sedang mencari bantuan untuk mengatasi kecanduan minuman keras yang dialaminya. Aktor film Transformers itu mengaku sangat malu atas sikapnya. Selain meminta maaf kepada petugas, melalui akun Twitter-nya, LaBeouf juga menyatakan terima kasih atas sikap sabar yang diperlihatkan petugas. LaBeouf ditangkap di lobi Hotel Savannah, Sabtu (9/7) pagi. Ia sempat mendekam di ruang tahanan dan dibebaskan beberapa jam kemudian. Empat rekaman video yang dirilis Kepolisian Metropolitan Chatham, Selasa (11/7), memperlihatkan LaBeouf yang diborgol marah dan mengumpat kepada petugas. ‘Sikap tidak hormat saya k e p a d a petugas sungguh sangat buruk. Saya sudah lama berjuang menghadapi kecanduan dan berharap saya dimaafkan atas kesalahan saya’, tulis LaBeouf dalam permintaan maafnya. (Ant/H-2)
KOLEKSI busana indah dan menarik pada pergelaran Management Development Institute of Singapore (MDIS) Graduate Fashion Show Ke-3 di Singapura beberapa waktu lalu memikat undangan yang hadir. Desain unik, berani, dan kekinian yang tampil di acara fashion show itu merupakan hasil harya 15 desainer muda internasional lulusan MDIS School of Fashion and Design. Salah seorang desainer yang menjadi sorotan ialah Melinda Susanti, 23, dari Indonesia. Ia adalah sosok di balik koleksi emotif Earthcrack 7.8. Inspirasinya datang dari keinginan kuat untuk membawa harapan dan masa depan yang lebih cerah bagi mereka yang dilanda bencana. Oleh karena itu, ia memilih warna bahan yang berasosiasi dari dampak gempa dan harapan untuk perubahan baru. Ia mengaku tertarik pada dunia fesyen karena industri tersebut di Indonesia merupakan satu dari tiga sektor kreatif yang turut menunjang perkembangan ekonomi Tanah Air. Karena itu, ia bertekad menciptakan brand global di tanah ke l a h i ra n ny a ini. (Pro/H-2)
AFP
MI/PUTRI ROSMALIA
NICKY TIRTA
ARTIS Nicky Tirta, 34, yang juga dikenal sebagai celebrity chef tengah merintis bisnis brownies. Untuk bisnis kulinernya itu ia ikut terlibat dalam mengolah bahan pembuatan kue tersebut. Bahkan ia mengkreasikan sendiri resepnya. “Ada kepuasan bagiku ketika bisa menyenangkan orang lain dengan masakan yang aku buat,” ujarnya di Jakarta, Rabu (12/7). Brownies buatannya itu saat ini masih dijual secara daring. Bila ada yang memesan, barulah ia membuatnya. Bagi alumnus jurusan prisserie di Technical and Futher Education College, Perth, Australia, itu kesegaran dan kualitas bahanbahan yang akan digunakannya untuk membuat makanan apa pun adalah hal utama. Menurutnya, penggunaan bahan makanan yang kualitasnya kurang baik bisa membuat kandungan nutrisi, gizi, terkstur, rasa, serta bentuk makanan yang dihasilkan tidak maksimal. “Bila bahan yang rusak tetap diolah, cita rasanya akan berkurang saat dikonsumsi,” terangnya. (Ind/H-2) MI/PERMANA
JUMAT, 14 JULI 2017
HALAMAN 17
HLM 19 OJK Fokus Perkuat Institusi Keuangan
HLM 24 Gubernur Sulsel Diminta Fokus
HLM 27 Bonus Owi/Butet Diharapkan Jadi Katalisator
EKONOMI Penertiban Impor Dinilai Tepat Banyak pihak mesti dilibatkan dalam penertiban impor berisiko tinggi agar masalahnya segera tuntas. ADHI DARYONO
adi@mediaindonesia.com
U
PAYA pemerintah untuk menggandeng berbagai institusi guna menertibkan impor berisiko tinggi dinilai tepat. “Ini masalah bersama, dan kita semua harus memberantas praktik bisnis ilegal yang menimbulkan unfairness dan budaya bisnis yang tidak baik, yang berimbas pada rusaknya tatanan bisnis,” kata pengamat perpajakan Yustinus Prastowo di Jakarta, kemarin. Menurutnya, dalam menangani impor berisiko tinggi harus dilibatkan sebanyak mungkin institusi yang berperan, baik aparat penegak hukum maupun pembuat kebijakan sehingga masalah ini dapat diselesaikan secara tuntas. Seperti diketahui, pemerintah berencana menertibkan impor berisiko tinggi yang memiliki potensi penyelewengan sebagai jalur masuknya peredaran barang ilegal. Untuk itu, Kementerian Keuangan (Kemenkeu) merancang satuan tugas (satgas) penertiban impor berisiko tinggi sebagai bentuk pelaksanaan kegiatan operasional. Satgas antara lain melibatkan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Polri, Kejaksaan Agung, Bea dan Cukai, TNI, serta Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK). “Sinergi antarinstansi anggota satgas jadi vital untuk memperketat pengawasan dan mewujudkan keberhasilan penertiban. Ini juga jadi sinyal bagi oknum bahwa tidak ada lagi celah yang bisa dimanfaatkan,” tutur Menteri Keuangan Sri Mulyani seusai rapat koordinasi lintas kementerian/lembaga (K/L) di Jakarta, Rabu (12/7). Sri menjelaskan, dari total volume impor, setidaknya ada 4,7% yang teridentifikasi berisiko tinggi. Sejauh ini pihaknya menertibkan 1.300-1.500 kontainer, yang di antaranya ada 679 importir tak memiliki nomor pokok wajib pajak. Melalui satgas, kata Sri, pihaknya akan menekan peredaran barang ilegal.
Dalam rapat tersebut, Menko Bidang Perekonomian Darmin Nasution mengatakan penertiban impor berisiko dilatarbelakangi keinginan untuk meningkatkan praktik perdagangan yang baik sehingga terwujud persaingan usaha yang sehat, bersih, dan adil. Kata Darmin, impor berisiko tinggi memiliki peluang penyelewengan yang lebih besar. Hal itu dapat mengakibatkan beredarnya barang ilegal. Peredaran barang ilegal mengakibatkan persaingan usaha yang tidak sehat dan penerimaan negara yang tidak optimal.
Kemauan berubah Menurut Yustinus, kunci sukses dari program penertiban impor berisiko tinggi harus disertai kemauan untuk berubah, khususnya dari para pelaku kepabeanan yang dirumuskan melalui budaya organisasi serta diwujudkan dalam setiap kegiatan pelayanan dan tindakan hukum. “Saya mendorong agar komitmen perubahan harus terus dirawat. Penegakan hukum secara internal juga harus dijalankan. Jika perubahan secara internal telah dilakukan, diharapkan akan dapat menular kepada para stakeholder (pemangku kepentingan) untuk berubah menjadi lebih baik,” tuturnya. Dalam kesempatan terpisah, Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto mengungkapkan sektor industri impor yang berisiko biasanya terjadi untuk impor yang bersifat borongan dan campur-campur. “Namanya impor borongan berisiko segala macam barang dicampur. Kebocoran impor dari industri itu banyaknya dari borongan, atau impor kiloan. Nah impor kiloan kan tidak bisa kontrol. HS (harmonization system) number-nya enggak jelas, apa yang di dalam (kontainer) enggak jelas,” kata Airlangga di Jakarta, kemarin. Sebelumnya, Direktur Jenderal Bea dan Cukai Heru Pambudi mengatakan kategori barang yang rentan berisiko tinggi ialah tekstil, elektronik, dan minuman keras. (Ant/E-2)
“Kunci sukses dari program penertiban impor berisiko tinggi harus disertai kemauan untuk berubah, khususnya dari para pelaku kepabeanan yang dirumuskan melalui budaya organisasi.”
Freeport Harus Beri Manfaat Maksimal bagi Rakyat Indonesia PEMERINTAH hingga kini masih berunding dengan PT Freeport Indonesia terkait dengan izin perpanjangan kontrak. Menurut beberapa kalangan, kehadiran investasi dari perusahaan tambang asal Amerika Serikat itu mesti memberi keuntungan bagi masyarakat Indonesia, khususnya warga Papua. Hal itu bisa dilakukan lewat aturan dan syarat baru seandainya nanti ada proses perpanjangan kontrak. “Indonesia harus memastikan kegiatan tambang PT Freeport memberikan keuntungan, apakah itu lewat pengadilan arbitrase atau negosiasi,” papar dosen hukum internasional Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah, Irfan Hutagalung, pada diskusi bertajuk Mengkaji Kedaulatan Negara terhadap Kontrak Karya Freeport, di kantor Indonesia for Global Justice, Jakarta, kemarin. Menurutnya, pemerintah mesti memastikan
jalan mana yang lebih menguntungkan dari investasi Freeport di Papua, apakah melalui pengadilan arbitrase atau melalui negosiasi. Pada kesempatan yang sama, peneliti Perkumpulan Hukum untuk Pembaharuan Hukum Berbasis Masyarakat, Yustisia Rahman, mengatakan kedaulatan negara atas kekayaan alam dan kepentingan umum harus diperjuangkan karena merupakan amanat UUD 1945. Pemerintah bertekad mendapatkan manfaat yang sebesar-besarnya dalam pengaturan kontrak kerja sama dengan PT Freeport Indonesia. “Ke depan, Indonesia harus mendapat manfaat maksimal dari Freeport,” kata Menteri Keuangan Sri Mulyani, pekan lalu. Hingga kini Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral memastikan belum memperpanjang izin operasi Freeport. Pasalnya, perundingan belum mencapai titik temu. (Cah/E-2)
GENJOT PENJUALAN:
Senior Product Manager, Tech Data Technology Solutions Indonesia (TDTSI) Liliana Wijaya (kiri) berbincang dengan Sales Leader PT Mitra Infosarana Ulfah Hardianny di sela acara Blitz Day di Jakarta, kemarin. Acara itu diadakan untuk meningkatkan penjualan produk Lenovo melalui mitra bisnis Tech Data Technology Solutions Indonesia. DOK TDTSI
ANTARA /MOHAMMAD AYUDHA
INDUSTRI KREATIF: Perajin membuat kostum wayang di Desa Ngenden, Baki, Sukoharjo, Jawa Tengah, kemarin. Hasil kerajinan
berupa kostum wayang berbahan kulit tersebut dijual dengan harga Rp500 ribu hingga Rp1 juta, bergantung pada bahan baku dan tingkat kerumitan pembuatan.
Daerah Mesti Diversifikasi Potensi Ekonomi PEMERINTAH daerah tidak bisa terus mengandalkan komoditas yang berasal dari sumber daya alam karena baik dari sisi jumlah maupun ketersediaan, hal itu akan terus menurun. Kondisi tersebut diperparah dengan harga komoditas ekspor di dunia yang pasang surut. Oleh karena itu, pemerintah daerah harus memulai perubahan struktural dengan siap menerbitkan surat utang atau obligasi. “Harus semakin kuat kesadaran daerah untuk jangan berharap banyak dari dana alokasi umum (DAU). Daerah perlu memikirkan bagaimana agar mereka bisa menerbitkan surat utang. Tapi tentunya di
dalamnya harus ada perubahan struktural yang membuat investor percaya dengan pemerintahan dan tata kelola di daerah, kesanggupan daerah, serta kekompakan politik di daerah,” ujar Chief Economist & Director for Investor Relation PT Bahana TCW Investment Management, Budi Hikmat, dalam bincang-bincang bersama media Bank Indonesia di Balikpapan, kemarin. Alasannya, potensi investasi relatif banyak sehingga daerah yang dilihat kredibel oleh investor berkesempatan besar mendapat pembiayaan yang lebih murah. Pemerintah daerah juga harus sa-
dar bahwa 38% obligasi nasional dikuasai asing. “Agar tidak dikuasai asing, orang Indonesia juga harus melek untuk berinvestasi membeli obligasi daerah.” Selain menerbitkan oligasi, pemda juga perlu melakukan diversifikasi, baik secara horizontal maupun vertikal. Diversifikasi diartikan sebagai kegiatan atau tindakan membuat sesuatu menjadi lebih beragam atau tidak terpaku hanya pada satu sektor. “Harus menggali potensi baru, misalnya di sektor jasa atau pariwisata,” ujar Kepala Departemen Kebijakan Ekonomi dan Moneter Bank Indonesia Dody Budi Waluyo di acara yang sama. (Try/SY/E-2)
18
SEKTOR RIIL
JUMAT, 14 JULI 2017
SEKILAS
Ekspor ke Jepang Digenjot Kembali KEMENTERIAN Perdagangan tengah berusaha menggenjot ekspor nonmigas ke Jepang. Pasalnya, pada tahun lalu ada penurunan ekspor ke ‘Negeri Sakura’. Komoditas yang tengah didorong untuk meningkatkan nilai ekspor Indonesia ke Jepang ialah produk kelapa sawit. Selain untuk mendongkrak ekspor, promosi sawit juga dilakukan guna menggalang diplomasi sawit Indonesia. “Langkah kompetitif ini dilakukan pemerintah Indonesia demi mencapai peningkatan target ekspor nonmigas nasional sebesar 5,6%,” ungkap Direktur Jenderal Pengembangan Ekspor Nasional, Kementerian Perdagangan Arlinda di Osaka, Jepang, seperti dikutip dari keterangan resmi, kemarin. Khusus untuk Jepang, sambung dia, karena terjadi penurunan di 2016, target ekspor nonmigas Indonesia ke Jepang untuk 2017 ditetapkan meningkat sebesar 2,9% menjadi US$13,59 miliar. Menurut Arlinda, peluang pasar produk kelapa sawit di Jepang masih sangat potensial. (Jes/E-4)
UMKM Minta Sewa Rest Area Tol Terjangkau ASOSIASI UMKM Indonesia (Akumindo) menyambut baik rencana pemerintah memberikan jatah pasti terhadap UMKM untuk berjualan di rest area jalan tol. Ketua Umum Akumindo M Ikhsan Ingratubun menilai rencana kebijakan itu merupakan hal yang ditunggu UMKM selama ini. “Kalau jatah (tempat untuk berjualan) pasti sesuai dengan harapan. Sekarang UMKM sudah bisa berdagang di rest area, tapi (jumlahnya) terbatas,” ujar Ikhsan saat dihubungi Media Indonesia di Jakarta, kemarin. Jika kepastian dalam berusaha sudah didapatkan, Ikhsan meminta nantinya harga sewa untuk UMKM terjangkau dan tidak disamakan dengan usahausaha skala besar. Selain itu, harus ada kepastian siapa yang akan mengelola tempat UMKM tersebut, apakah pengelola tol atau asosiasi. “Harganya jangan disamakan dengan usaha-usaha besar yang ada, harus ada keberpihakan harga, harus ada perlindungan tak digusur-gusur.” (Nyu/E-4)
Reduksi FLPP Ancam Sejuta Rumah Kalangan masyarakat berpenghasilan rendah justru sangat terbantu dengan skema pembiayaan FLPP dengan uang muka 1% dan bunga cicilan 5%. ADHI M.DARYONO
adhi@mediaindonesia.com
S
EJUMLAH pihak mempertanyakan keseriusan pemerintah untuk mewujudkan program sejuta rumah bagi masyarakat berpenghasilan rendah (MBR). Keraguan itu berlandaskan kebijakan pemotongan anggaran untuk kredit pemilikan rumah (KPR) subsidi melalui skema fasilitas likuiditas pembiayaan perumahan (FLPP). Keberatan terhadap reduksi FLPP atau program subsidi rumah murah bagi kalangan MBR itu datang dari anggota Komisi V DPR Nizar Zahro. “Kalangan MBR seperti buruh, nelayan, dan petani akan sulit mendapatkan rumah murah sebab anggarannya diapangkas serta target penerimaannya pun dikurangi,” ujar Nizar saat dihubungi, kemarin. Dengan pengurangan anggaran itu, Nizar berharap Ditjen Pembiayaan Perumahan, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PU-Pera) menggunakan bunga kredit yang telah dibayarkan masyarakat sebagai penutup kekurangan anggaran. “Tapi itu pun tidak bisa menambah penerima manfaat. Prinsipnya, dengan pengurangan anggaran ini masyarakat yang ingin mendapatkan kredit rumah murah dari pemerintah berkurang jumlahnya,” imbuh dia. Direktur Eksekutif Indonesia Property Watch (IPW) Ali Tranghanda sependapat dengan Nizar. Ali mengatakan kondisi pasar me-
DOK BTN
PROYEK RUMAH MBR: Presiden Joko Widodo bersama Direktur Utama BTN Maryono dan Menteri BUMN Rini Soemarno meninjau proyek
rumah tapak Perumahan Pesona Bukit Batuah di Balikpapan, Kalimantan Timur, kemarin. BTN menyatakan akan terus berkomitmen mendukung program sejuta rumah walaupun dengan skema selisih suku bunga dan uang muka yang diyakini perseroan bakal lebih berlipat dalam realisasi jumlah unit rumah. Hingga semester I 2017, terhitung sejak program sejuta rumah digulirkan, BTN telah merealisasikan 1,44 juta rumah dengan nilai kredit mencapai Rp156 triliun. nengah ke bawah saat ini sedang meningkat. “Ini sangaf kontraproduktif. Justru pasar untuk kalangan masyarakat menengah ke bawah saat ini sedang tumbuh meningkat,” kata Ali. Ali mengatakan kalangan MBR atau menengah ke bawah justru sangat terbantu dengan skema pembiayaan FLPP dengan uang muka (DP) 1% dan bunga cicilan 5% ketimbang bunga cicilan komersial sebesar 8% ke atas. “Artinya MBR yang tadi mudah membeli rumah jadi sulit,” kata Ali.
Sebelumnya, alokasi anggaran untuk FLPP tahun ini yang semula dianggarkan Rp9,7 triliun menjadi hanya Rp3,1 triliun. Direktur Jenderal Pembiayaan Perumahan Kementerian PU-Pera Lana Winayanti mengatakan pihaknya terpaksa menurunkan KPR FLPP yang semula 120 ribu unit menjadi hanya 40 ribu unit. Hal itu dipicu keterbatasan potensi kapasitas rumah yang mampu dikerjakan pengembang. Kendati demikian, penurunan dikompensasi melalui subsidi selisih bunga (SSB) yang ditambah,
dari sebelumnya Rp312 miliar menjadi Rp615 miliar.
Rumah murah Memasuki semester kedua tahun ini, PT Bank Tabungan Negara (persero) Tbk (BTN) tetap konsisten mempertahankan target dalam program sejuta rumah yang diusung pemerintah sejak April 2015. Dalam kesempatan itu, perseroan menggandeng PT Karya Pama Marga Abadi menyediakan rumah tapak murah di Perumahan Pesona Bukit Batuah bagi masyarakat berpenghasilan rendah yang berlokasi
di Batu Ampar, Balikpapan Timur, Kalimantan Timur. Proyek rumah tapak tersebut dibangun di atas lahan seluas 21 hektare. Secara total, rumah yang akan dibangun mencapai sekitar 1.291 unit, yang diperuntukkan kalangan MBR. Peresmian proyek itu pun dihadiri Presiden Joko Widodo, kemarin. Direktur Utama Bank BTN Maryono menjelaskan, dari sekitar 428 rumah yang telah dibangun, akad KPR yang sudah ditandatangani mencapai 319 unit dan diakad lagi untuk sekitar 200 rumah. (Try/E-4)
DOK OOREDOO
PAKET KOMUNIKASI IBADAH HAJI: Pelanggan IM3 Ooredoo memperhatikan brosur paket komunikasi ibadah haji hemat dan lengkap di gerai IM3 Ooredoo di Jakarta, kemarin. Indosat Ooredoo bekerja sama dengan Tokopedia menghadirkan paket komunikasi ibadah haji dengan berbagai pilihan paket.
PT PAL Tunggu Instruksi Garap Kapal Nelayan PT PAL Indonesia (persero) mengaku belum diperintahkan pemerintah untuk segera menggarap kapal ikan bantuan pemerintah. Padahal pada tahun ini, pemerintah melalui Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) sudah berencana menyalurkan 1.068 kapal dengan berbagai ukuran hingga 120 gross tonnage (GT). “Kami masih menunggu dari mereka (KKP) waktu pastinya akan mulai diluncurkan proses pengadaan, baik kapal markas maupun kapal pengawas atau juga kapalkapal patroli,” ucap Direktur Utama PT PAL Budiman Saleh di Kantor Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman, Jakarta, kemarin. Pada tahun ini, KKP mematok 1.068 kapal yang diberikan kepada para nelayan dengan anggaran Rp467 miliar.
Menurut rencana, KKP akan membangun 449 kapal berukuran di bawah 5 GT, 498 kapal berukuran 5 GT, 92 kapal berukuran 10 GT, 3 kapal berukuran 20 GT, 20 kapal berukuran 30 GT, 3 kapal berukuran 100 GT, dan 3 kapal berukuran 120 GT. Pengadaannya dilakukan dengan sistem lelang dan e-Catalogue bekerja sama dengan Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP). Proses tersebut dilakukan secara terbuka untuk semua galangan kapal nasional, baik milik badan usaha milik negara (BUMN) maupun swasta. Kendati belum diinstruksikan pemerintah, PT PAL mengaku siap membangun kapal-kapal ikan yang diminta KKP. Namun, untuk tahun lalu saja, belum semua
kapal diselesaikan pembuatannya oleh perusahaan pelat merah tersebut. Sebanyak 3.500 kapal pesanan KKP belum rampung digarap lantaran anggaran yang belum disetujui. Sayangnya, Direktur Pembangunan Kapal PT PAL Turitan Indaryo tidak menjelaskan secara teperinci jumlah anggaran yang belum disetujui KKP tersebut. “Kita sedang gali (berapa persen kapal yang sudah terbangun). Itu karena anggaran belum disetujui,” imbuh Turitan. Sebelumnya, PT PAL memperoleh kontrak pengadaan kapal nelayan sebanyak 4.000 unit dari pemerintah mulai 2016 hingga 2020. Melalui kontrak tersebut, PT PAL berpotensi memperoleh pendapatan sampai Rp4 triliun. (Jes/E-4)
BURSA & KEUANGAN IHSG
Nymex 45,52 45,13
6/7
44,40
45,52
7/7
45,49 45,84
10/7 11/7 12/7 13/7
5.814,79 5.849,57
6/7
7/7
Emas
Dow Jones 5.773,32
5.771,50
5.830,04
5.819,13
10/7 11/7 12/7 13/7
21.414,34
21.362,78 21.350,00 21.402,00
6/7
7/7
1.212,82
10/7 11/7 12/7 13/7
1.225,25
6/7
7/7
Rupiah/Euro
Rupiah/US$
21.491,00
21.346,00
JUMAT, 14 JULI 2017
1.211,13
1.210,06
1.219,74
1.216,85
10/7 11/7 12/7 13/7
13.390 13.380
6/7
13.387
13.392
7/7
13.336
15.229
13.390
10/7 11/7 12/7 13/7
15.370
15.361
6/7
7/7
19
Rupiah/Yen
15.333
15.333
10/7 11/7 12/7 13/7
117,8
118,3
15.427
118,0
118,8
6/7
7/7
118,4 118,3
10/7 11/7 12/7 13/7
OJK Fokus Perkuat Institusi Keuangan OJK berpandangan upaya untuk memperkuat institusi keuangan diperlukan karena dinamika perekonomian global saat ini masih dibayangi ketidakpastian. CORNELIUS EKO
cornel@mediaindonesia.com
O
MI/AGUS M
CIGNA PREMIUM HEALTH PROTECTION: Direktur Cigna Indonesia Herlin Sutanto (tengah)
bersama Chief of Marketing Officer Benjamin Furneaux (kiri) berbincang dengan CEO Halodoc Jonathan Sudharta seusai peluncuran Cigna Premium Health Protection dan bekerja sama dengan perusahaan aplikasi kesehatan digital Halodoc, di Jakarta, kemarin. Produk Cigna Premium itu memberikan layanan melingkupi rawan jalan, rawat inap, obat-obatan, biaya kesehatan berkala dan memiliki akses ke rumah sakit ke Singapura, Malaysia, dan Thailand.
Cigna Utamakan Produk Asuransi Kesehatan PERUSAHAAN asuransi jiwa PT Asuransi Cigna (Cigna Indonesia) tetap fokus pada produk proteksi kesehatan meskipun pasar asuransi di Indonesia saat ini lebih dominan menyasar pada produk investasi. “Ini sesuai dengan misi kami, yakni menyediakan solusi kesehatan masyarakat Indonesia. Apalagi, Cigna secara global dikenal sebagai perusahaan asuransi yang kuat di bidang kesehatan,” ujar Direktur Cigna Indonesia Herlin Sutanto saat peluncuran produk proteksi kesehatan baru Premium Health Protection, di Jakarta, kemarin. Herlin mengatakan, meski fokus pada produk proteksi kesehatan, Cigna tetap memiliki produk unit link. Namun, porsinya hanya sekitar 10% dari total bisnis Cigna di Indonesia. Sebanyak 90% ialah bisnis produk kesehatan.
Ia mencontohkan Cigna Premium Health Protection yang baru diluncurkan memberi perlindungan kesehatan menyeluruh bagi nasabah. Mulai pencegahan dengan manfaat pemeriksaan kesehatan setiap dua tahun yang membantu mendeteksi penyakit sejak dini, manfaat rawat jalan yang mencakup konsultasi medis dan pemeriksaan diagnostik, manfaat rawat inap termasuk ICU dan pembedahan, hingga pemulihan dengan manfaat pascarawat inap termasuk obat-obatan. “Produk ini juga dilengkapi fasilitas nontunai di lebih dari 800 rumah sakit rekanan di Indonesia, Singapura, Malaysia, dan Thailand,” katanya. Head of Product Marketing of Cigna Jong Wie Siu menjelaskan Cigna Premium Health Protection dipasarkan melalui jalur distribusi direct to consumer via telemarketing
dan jalur distribusi keagenan dengan premi mulai Rp300 ribu per bulan dengan manfaat dari Rp100 juta hingga Rp500 juta per tahun. Menurut Herlin, meskipun masih kuat pada bidang telemarketing, pihaknya tetap akan mengembangkan lini distribusi keagenan. Cigna sudah memiliki enam kantor pemasaran, yakni Jakarta, Medan, Bandung, Surabaya, Semarang, dan Banten. “Dalam waktu dekat kami akan buka satu kantor pemasaran lagi untuk memperluas jangkauan ke daerah.” Seperti diketahui, saat ini kinerja asuransi nasional terus bertumbuh meskipun perekonomian masih lesu. Pada triwulan pertama 2017, premi bisnis baru industri asuransi jiwa tumbuh 34,9% dari Rp19,13 triliun di kuartal pertama 2016 menjadi Rp25,79 triliun pada kuartal pertama 2017. (Tlc/E-3)
GWM Rata-Rata Dongkrak Kredit Jangka Pendek PT Bank Negara Indonesia (BNI) (persero) Tbk memanfaatkan kelonggaran likuiditas harian setelah penerapan perhitungan rata-rata giro wajib minimum primer (GWM-P averaging) untuk mendongkrak kredit jangka pendek seperti kredit konsumer. Direktur Keuangan BNI Rico Rizal Budidarmo mengatakan meskipun ada tambahan likuiditas harian, pihaknya cukup hati-hati dalam memanfaatkan likuiditas tersebut untuk ekspansi kredit. BNI, kata dia, akan mengelola kelonggaran likuiditas tersebut untuk cadangan pemenuhan kewajiban GWM-P di akhir periode dua pekan, dan selanjutnya akan disalurkan melalui kredit. “Kami tetap jaga-jaga untuk pemenuhan perhitungan rata-rata kewajiban yang kami taruh di BI, agar di akhir periode kami bisa penuhi GWM averaging tersebut.” Kelonggaran likuiditas itu,
Bank Indonesia efektif mulai memberlakukan GWM-primer averaging per 1 Juli 2017. diharapkan Rico, dapat mempermudah sumber pendanaan BNI untuk menyalurkan kredit. Dia mengharapkan biaya dana (cost of fund) dapat terus menurun dari posisi saat ini di 3%. “Namun, tetap kami kelola likuiditas agar tidak melanggar batas daripada tingkat kehati-hatian dana yang harus kami simpan di Bank Indonesia,” ujarnya. Seperti diketahui, emiten bersandi BBNI itu menargetkan pertumbuhan kredit tahun ini pada kisaran 16%17% (yoy). Pendanaan BNI
hingga semester I 2017 terlihat dari indikator dana pihak ketiga (DPK) yang tumbuh 18,5% menjadi Rp463 triliun dan rasio pinjaman terhadap simpanan (LDR) yang sebesar 88,9%. Sebelumnya, Bank Indonesia (BI) efektif mulai memberlakukan GWM-primer averaging per 1 Juli 2017. GWM merupakan simpanan atau dana dari DPK perbankan yang wajib disimpan di giro BI di setiap akhir hari. Saat ini rasio GWM-primer sebesar 6,5% dari total DPK. Namun, penerapan GWM-P averaging ini masih tahap awal dengan komponen yang dihitung secara rata-rata sebesar 1,5% dari total rasio GWM-primer sebesar 6,5%. Perhitungan rata-rata tersebut dilakukan pada setiap dua pekan. Sementara itu, sisa 5% masih harus dipenuhi dengan skema tetap (fixed) dan dihitung setiap akhir hari. (Ant/E-3)
TORITAS Jasa Keuangan (OJK) akan lebih memperkuat institusi keuangan di Indonesia untuk mewujudkan stabilitas sistem ekonomi dalam menghadapi dinamika perekonomian global yang berubah dengan cepat. “Kami fokus memperkuat institusi keuangan untuk menjamin stabilitas dan saat bersamaan kami harus lebih kreatif serta inovatif sesuai konteks Indonesia,” kata Ketua Dewan Komisioner OJK Muliaman D Hadad dalam seminar internasional Mengarahkan stabilitas keuangan dalam dinamika sistem ekonomi global, di Nusa Dua, Bali, kemarin. Menurut Muliaman, stabilitas sistem keuangan sangat penting di tengah situasi perubahan ekonomi global yang berkembang cepat dan lengkap. Apalagi, dinamika perekonomian global masih dibayangi ketidakpastian. Di antaranya upaya proteksionisme perdagangan AS, tekanan
harga komoditas, dan meningkatnya tensi geopolitik di berbagai belahan dunia. Tantangan lain ialah masifnya pemanfaatan teknologi di sektor keuangan yang akhirnya ikut mengubah pola transaksi masyarakat dan merupakan bagian dari dinamika ekonomi global. Karena itu, kata Muliaman, diperlukan kebijakan dan perangkat regulasi yang komprehensif serta perilaku pelaku industri keuangan yang lebih terukur dalam mengambil risiko agar sistem keuangan dan perekonomian tetap bertahan dalam menghadapi gejolak yang bisa saja muncul. Untuk merealisasikannya, lanjut dia, perlu pemahaman menyeluruh tentang kondisi lingkungan, potensi risiko yang ada, serta kebutuhan industri keuangan yang disesuaikan dengan konteks Indonesia. “Dalam konteks Indonesia, kami butuh banyak model pembiayaan bisnis khususnya yang mendorong pertumbuhan ekonomi. Karena itu, banyak inisiatif dalam hal memperdalam pasar modal
Dorong UKM
“Kami butuh banyak model pembiayaan bisnis, khususnya yang mendorong pertumbuhan ekonomi.” Muliaman D Hadad
Ketua Dewan Komisioner OJK sangat penting,” tuturnya. Ia menambahkan, peningkatan industri pensiun, asuransi, dan sumber-sumber pembiayaan jangka panjang untuk pembangunan infra struktur juga diperkuat dalam menjaga stabilitas sistem keuangan. OJK, kata dia, ke depan juga lebih fokus pada dua hal, yakni mendo rong pertumbuhan ekonomi dan berkontribusi lebih pada masyarakat serta membuka akses keuangan berupa peningkatan literasi dan inklusi keuangan bagi masyarakat untuk menghadapi dinamika ekonomi global.
Pada kesempatan sama, Kepala OJK Regional 8 Bali dan Nusa Tenggara Zulmi mengatakan OJK mendorong pelaku usaha kecil dan menengah (UKM) di Bali untuk memanfaatkan pasar modal agar mendapat pembiayaan jangka panjang dan biaya rendah. “Kami sudah mengumpulkan pengusaha untuk sosialisasi beberapa kemudahan agar bisa melantai di bursa,” kata Zulmi setelah pembukaan seminar internasional. Zulmi menambahkan, untuk bisa melantai di bursa saham dan menarik pemilik modal, perusahaan harus memiliki lembaga dan produk yang bagus. Perusahaan daerah atau UKM yang berpotensi masuk bursa salah satunya di sektor pariwisata sesuai dengan Bali yang jadi tujuan wisata. BEI Denpasar mencatat kini baru ada tiga perusahaan daerah dari Bali yang melantai di bursa saham. Mereka ialah PT Bali Towerindo Sentra Tbk, PT Bukit Uluwatu Villa Tbk, dan PT Island Concepts Indonesia Tbk. (Ant/E-3)
20
BELANJA
JUMAT, 14 JULI 2017
Oleh-Oleh Khas Nusantara Produksi Selebritas BAYU ANGGORO
Ia mengutarakan dalam satu hari sekitar 2.000 kue terjual. Dengan harga Rp72 ribu hingga Rp85 ribu per kotaknya. Saat ini, Princess Cake memasarkan enam varian rasa dengan harga Rp72 ribu hingga Rp85 ribu per kotak. “Memang lebih mahal dibanding kompetitor. Tapi kami berbeda, lebih soft, rasa di mulut lebih kena banget. Ada crunchy-nya juga,” ujarnya seraya mengaku pihaknya menargetkan 5.000 kue terjual setiap harinya.
anggoro@mediaindonesia.com
S
Buah Tangan Pastry Artis Pastry para artis tersebut bisa juga dipesan konsumen melalui media sosial, tentunya dengan harga yang sedikit lebih tinggi dari harga asli.
EJUMLAH artis belakangan menggeluti bisnis pastry sebagai kuliner khas daerah. Bisnis tersebut menarik perhatian penduduk setempat maupun wisatawan untuk dinikmati ataupun menjadi ‘buah tangan’. Bahkan, kue para artis tersebut bisa juga dipesan konsumen melalui media sosial, dengan harga yang lebih tinggi dari harga asli. Sejumlah nama pekerja hiburan ‘papan atas’ pun muncul dalam bisnis tersebut, antara lain di Bandung ada Laudya Cynthia Bella dengan merek Makuta Cake, Syahrini (Princess Cake), di Cirebon ada Ussy Sulistyawati (Cirebon Kelana), di Bogor ada Shireen Sungkar (Bogor Raincake), di Malang ada Teuku Wisnu (Strudel Malang), di Medan ada Irwansyah (Medan Napoleon), dan di Lampung ada Hengky Kurniawan (Banana Foster). Pastry milik Laudya Cynthia Bella termasuk yang fenomenal. Gerai yang baru dibuka pada Maret 2017 tersebut hampir setiap hari terlihat antrean yang cukup panjang. Akibatnya, di sekitar Jl Aruna dan Jl Deventer, lokasi toko Makuta Cake, bermunculan puluhan reseller yang menawarkan kue yang memiliki lima varian (rasa cokelat, keju, lemon, karamel, serta blueberry) tersebut dengan harga yang lebih tinggi. Salah satunya Ani Sumarni. Dia menjual Makuta seharga Rp95 ribu kepada pembeli. Padahal, harga resminya berada di kisaran Rp60 ribu. Dalam setiap hari, Ani mampu menjual sekitar 50 bungkus. “Paling sedikit 30,” katanya di Bandung, kemarin. Di sisi lain, Princess Cake yang berada di Jalan Cihampelas, Kota Bandung, juga menarik perhatian wisatawan. “Kami memang menyasar wisatawan yang ke Bandung. Ingin menjadikan cheese cake ini sebagai oleh-oleh bagi pelancong yang ke Bandung,” kata Supervisor Princess Cake, Betrian.
Cita rasa unik Bisnis pastry milik Hengky Kurniawan di Kota Bandar Lampung, juga menarik perhatian warga setempat maupun wisatawan. Kue yang dinamakan Banana Foster berbahan dasar pisang tersebut baru di-launching Juni lalu. General Manager Banana Foster, Edy Priyatno mengaku, setiap hari sekitar 100 pengunjung datang ke gerai yang berada di Jl Wolter Monginsidi, Bandar Lampung. Namun, di saat hari libur, pembelian bisa mencapai dua kali lipat. “Khusus delivery order, kami juga menggandeng ojek kuliner lokal, yaitu Kurir Kilat Lampung, Mas Ojek Bandar Lampung, dan Ojek Zona Kuliner. Saat ini area yang bisa dilayani baru seputar Bandar Lampung saja,” paparnya. Banana Foster dipasarkan dengan harga Rp40 ribu hingga Rp55 ribu per kotaknya, dengan pilihan lima varian topping, yaitu chesse (keju), peanut (kacang), nutella, chocolate (cokelat), dan caramelized (karamel). Perpaduan pisang dengan tiap-tiap topping menghasilkan cita rasa unik yang belum pernah ada sebelumnya. Teksturnya lembut dan tidak terlalu manis. Selain Makuta Cake, Princess Cake, dan Banana Foster, ada juga yang paling diburu para pecinta kuliner lokal maupun wisatawan, di antaranya Napoleon Medan, Strudel Malang, Gigi Eatcake (milik Nagita Slavina di Jakarta), dan Scrummy Jogja (milik Dude Herlino di Yogyakarta). (EP/S-1)
INFO
Shopee Luncurkan Kampanye Wonderful Indonesia SHOPEE, perusahaan e-commerce terbesar di Indonesia, merayakan keberagaman budaya dan tradisi di Indonesia melalui kampanye Wonderful Indonesia yang menawarkan rangkaian produk favorit pengguna Shopee dari berbagai daerah di Indonesia. Pada 5-31 Juli, Shopee juga mengajak pengguna untuk berpartisipasi dalam permainan Wonderful Indonesia Spin the Wheel dan berkesempatan untuk memenangi berbagai paket liburan dengan destinasi terbaik dalam negeri. Pengguna dapat berpartisipasi di permainan ini melalui aplikasi Shopee di ponsel, setelah berbelanja dengan minimum pembelian Rp90 ribu. “Saat ini, Shopee telah sukses
menjangkau pengguna dari 515 kota dan kabupaten di seluruh Indonesia. Melalui kampanye Wonderful Indonesia ini, kami ingin memperluas pasar kami lebih jauh dan merayakan keberagaman budaya Indonesia. Di kampanye ini, pengguna dapat memilih produk favorit mereka dari seluruh pelosok Indonesia, dan menikmati layanan gratis ongkos kirim dari kami.” kata CEO of Shopee, Chris Feng. Kampanye Wonderful Indonesia menawarkan produk favorit pengguna Shopee dari berbagai daerah di Indonesia, seperti dari Sumatra, Kalimantan, Jawa, dan Indonesia Timur. Jangan lewatkan juga penawaran menarik lainnya dari Shopee dengan diskon hingga 85% setiap minggunya. (Gnr/RO/S-2)
Lengkapi Koleksi Jam Eksklusif Anda dengan AD410 DENGAN menyadari kebutuhan akan jam tangan eksklusif bagi pria yang juga mempunyai fungsi yang dapat diandalkan, Alain Delon Timepiece meluncurkan koleksi terbarunya. Koleksi arloji yang dinamai seri AD410 tersebut dilengkapi dengan bezel yang dapat berputar di dalamnya. Seri AD410 memberikan kesan bergaya sekaligus mencerminkan kekuatan dengan perangkat yang terbuat dari stainless yang dipadukan dengan permukaan hitam doff. Bezel di dalamnya berwarna IP blue. Seri ini juga dilengkapi dengan fungsi stopwatch yang unik dan bergaya. Stopwatch yang tersedia mempunyai dua penghitungan waktu yang hitungannya bisa mencapai 12 jam dengan penghitungan hingga 1/20 detik. AD410 terbuat dari bahan 316L stainless dan dilengkapi dengan gelang yang menempel elegan di kulit. Varian warna yang tersedia ialah cokelat terang, biru gelap, dan hijau gelar. Layar 3D dengan kesan warna emas kemerahan dan putih di dalamnya juga dilindungi dengan kristal antirefleksi. AD410 juga
DOK ALAIN DELON
diperkuat dengan proteksi antiair hingga kedalaman 10 ATM. Anda bisa mendapatkan jam AD410 yang bergaya dan sporty ini di seluruh gerai All Star Time di Jakarta dan seluruh Indonesia. (Gnr/RO/S-2)
MEGAPOLITAN
JUMAT, 14 JULI 2017
21
LINTAS BERITA
Tangerang Enggan Angkot Ber-AC PEMERINTAH Kabupaten dan Kota Tangerang belum bisa merespons Peraturan Menteri Perhubungan Nomor 29 Tahun 2015 tentang standar pelayanan minimal angkutan orang dengan kendaraan bermotor umum dalam trayek yang harus dilengkapi sengan sistem pendingin udara atau air conditioner (AC). “Ya...karena kondisi perekonomian para pemilik atau pengusaha angkutan sedang lesu,” dalih Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Tangerang, Bambang Mardi Santosa, kemarin. Selain itu, kata Bambang, peraturan tersebut tidak masuk kultur masyarakat Kabupaten Tangerang. Warga kerap mabuk bila mengendarai angkot yang dilengkapi AC. Pihaknya masih mengacu pada peraturan daerah (perda) yang menerapkan pelarangan merokok di atas angkot. Senada, Kepala Dinas Perhubungan Kota Tangerang Saeful Rohman menilai angkot ber-AC belum bisa diterapkan. Namun, pihaknya tetap menyosialisasikan permenhub itu kepada para pemilik atau pengusaha angkutan. “Soal dipraktikkan atau tidak, saya serahkan kepada para pelaku angkutan Kota,” kata Saeful. Saeful menyadari kondisi pengusaha angkutan sedang lesu. Apalagi batasan usia angkot juga belum bisa diterapkan. (SM/J-3)
Abnon Jakarta Jangan Pelengkap Saja
ANTARA /RISKY ANDRIANTO
TIGA PROYEK INFRASTRUKTUR: Kendaraan terjebak macet saat melintas di samping proyek pembangunan jalur kereta api ringan (LRT) dan tol layang Jakarta-
Cikampek II, serta pelebaran jalan di ruas Tol Jakarta-Cikampek, di Bekasi, Jawa Barat, Rabu (12/7). PT Jasa Marga mengimbau pengendara menggunakan aplikasi peta daring dan menggunakan jalan arteri sebagai jalur alternatif guna menghindari kemacetan terkait dengan pembangunan tiga proyek infrastruktur transportasi itu secara bersamaan.
JAKARTA PUSAT
Akhirnya, 18 Puskesmas Kecamatan Kelar
P
ROYEK pembangunan 18 rumah sakit tipe D di sejumlah kecamatan di DKI Jakarta telah diselesaikan. Secara fisik, pembangunan sarana kesehatan sudah rampung. Ada yang telah beroperasi, salah satunya di Kecamatan Cempaka Putih, Jakarta Pusat. Dari pantauan, puskesmas kecamatan empat lantai tersebut ramai dikunjungi pasien dan menerima pelayanan. Di tembok sebelah kanan gedung, terdapat batu peresmian yang ditandatangani Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahja Purnama pada April 2015. Salah satu petugas keamanan rumah sakit Andrian mengatakan, sejak
diresmikan, rumah sakit tersebut belum pernah mengalami kerusakan. “Alhamdulillah sejak diresmikan sampai sekarang tidak ada masalah gedung ini. Lift bagus, kaca tidak ada yang pecah. Kalau lampu mati, ya, wajar, putus,” ujarnya. Rumah sakit lainnya ialah di Pisangan Baru, Kecamatan Matraman, Jakarta Timur. Bangunan lima lantai tersebut belum beroperasi memberikan pelayanan kesehatan. Di halaman depan masih ada material kayu dan puing yang menumpuk dan belum dibersihkan. Petugas keamanan Donny menuturkan fisik bangunan telah rampung sejak
beberapa bulan lalu. “Bangunannya sudah selesai semua. Lift, bahkan pendingin ruangan, sudah dipasang semua. Listrik juga sudah masuk. Tinggal pemasangan beberapa pintu dan finishing akhir saja,” ujar Kepala Dinas Kesehatan DKI Jakarta Koesmedi Priharto, kemarin. Diakuinya, proyek senilai Rp220 miliar tersebut sudah diselesaikan meski mengalami keterlambatan.
Dilaporkan Sebelumnya Relawan Kesehatan (Rekan) Indonesia melaporkan dugaan korupsi serta penyelewengan anggaran dalam proyek pembangunan 18 puskesmas atau
rumah sakit tipe D di Jakarta ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Jumat (7/7), dan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) pada Rabu (12/7). Ketua Nasional Rekan Indonesia Agung Nugroho mengatakan, berdasarkan data yang dimiliki Rekan Indonesia, pengerjaan pembangunan 18 puskesmas yang didanai APBD 2016 sebesar Rp220 miliar tersebut berjalan dengan amburadul dan sarat dengan dugaan terjadinya KKN. Sebanyak 18 puskesmas itu tersebar di lima wilayah Kota Jakarta. Di antaranya di Sawah Besar, Cempaka Putih, Kemayoran, dan Tanah Abang, Jakarta Pusat; Matra-
man dan Kramat Jati, Jakarta Timur; serta Cilincing, Koja, dan Tanjung Priok, Jakarta Utara. “Anda bisa cek, belum semuanya diserahterimakan. Artinya pembangunannya molor,” ujarnya. Menurut Agung, seharusnya jika mengacu PP Nomor 70 Tahun 2012, pejabat PPK dapat memutuskan kontrak sepihak karena setelah diberi perpanjangan 50 hari PT Pembangunan Perumahan (PP) tetap tidak sanggup menyelesaikan pekerjaan. “Kami ingin KPK dan BPK melakukan audit investigasi atas proyek tersebut. Sejumlah bukti sudah kami serahkan,” harap Agung saat dihubungi, kemarin. (Ami/Faw/J-3)
GUBERNUR DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat mengharapkan Abang None Jakarta tidak hanya menjalankan fungsi estetika. Namun, mereka harus menjadi perpanjangan tangan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dalam menyosialisasikan pariwisata dan kebudayaan Kota Jakarta di mata internasional. “Jadi, ini bukan ajang pemanis dan penerima tamu saja. Kalau ada acara, dipajang sebagai pemanis saja. Bukan seperti itu,” pesan Djarot saat menerima finalis Abang None (Abnon) Jakarta 2017 di Balai Kota DKI Jakarta, kemarin. Karena itu, Djarot berharap, Abnon harus mampu menyampaikan berbagai informasi potensi budaya. Mereka harus paham juga apa itu Jakarta smart city. Abnon tidak sekadar menjual kecantikan atau ketampanan peserta semata. Apalagi, Jakarta mendapat predikat kota terbaik dari lembaga di Rusia. Ajang Abnon diikuti 2.000 peserta dan kini tinggal puluhan finalis yang tersisa. Ajang itu diikuti lima wilayah kota dan Kabupaten Kepulauan Seribu. Penentuan Abang None DKI Jakarta 2017 bakal dilakukan di Hotel Pullman, Central Park. “Semoga abang-none bisa jadi contoh sebagai pemuda-pemudi terbaik Jakarta,” tutup dia. (Ssr/Mtvn/J-3)
Kasus Ervan Teladan Mulai Disidang ERVAN Teladan, 42, anggota Komisi Infrastruktur Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Depok, diadili atas kasus penyalahgunaan narkoba jenis sabu di Pengadilan Negeri Kota Depok, kemarin. Sidang perdana itu membacakan surat dakwaan. Sidang dipimpin hakim Teguh Afriano dengan anggota majelis hakim Oki Basuki Rachmat dan Nanang Herjunanto dengan jaksa Priatmaji D Prawiro dan Putri Dwi Astrini. Jaksa Priatmaji mengatakan Ervan, politikus Fraksi Golkar, disidangkan lantaran terlibat penyalahgunaan narkoba jenis sabu. Dihadapan majelis hakim, jaksa mengatakan, pada 2 Februari 2017, terdakwa Ervan memesan paket narkoba jenis sabu dari Siti Ummu Kalsum, kurir narkoba di Kota Depok. Oleh Siti, barang haram tersebut diantar lalu diserahkan kepada Ervan di Kampung Perigi RT 003 RW 05, Jalan Haji Sulaeman, Sawangan, Kota Depok. Saat hendak ditangkap, Ervan bersembunyi di loteng rumahnya dan melarikan diri. Ervan ditangkap 24 Februari 2017 dari tempat persembunyiannya di Jalan Perhubungan, Kelurahan Jati Mulya, Cilodong, Kota Depok. (KG/J-3)
Kalung Ungkap Kasus Hermansyah
P
OLISI hanya butuh empat hari untuk mengungkap pelaku penganiaya Hermansyah, ahli telematika ITB. Titik terang yang membuat kasus terbongkar demikian cepat ialah kalung yang dikenakan tersangka. Irina Ustinova, istri Hermansyah, mengingat salah satu pelaku mengenakan kalung. “Ciri-ciri orang pakai kalung pasti dari kelompok tertentu,” kata Kapolda Metro Jaya Irjen M Iriawan menguraikan kunci keberhasilan anak buahnya menguak jati diri pelaku, kemarin. Berdasarkan informasi itu, polisi memetakan kelompok tertentu yang suka memakai kalung dengan ciri-ciri khusus. Pekerjaan polisi semakin mudah karena Irina, WNA asal Uzbekistan, juga masih mengingat ciri-ciri wajah para pelaku. Dengan berbekal informasi itu, polisi juga membuat sketsa wajah. Petugas proyek pembangunan LRT (light rapid transit) yang menyaksikan peristiwa pengeroyokan pernah melihat pelaku sehingga sketsanya kian sempurna.
Hermansyah dikeroyok lima orang saat melintas di Tol Jagorawi Km 6 arah Depok, Minggu (9/7) dini hari. Pengeroyokan dipicu senggolan mobil. Hermansyah kemudian dihujani sejumlah sabetan senjata tajam di kuping kiri, leher, lengan, bahu, siku bawah, dan pergelangan tangan kiri. Luka terparah terdapat di bagian leher. Saat ini, sudah empat penganiaya ditangkap. Mereka ialah Edwin Hitipeuw, Lauren Paliyama, Erick Birahy, dan Richard Patipelu. Satu pelaku lain, bernama Domaince, masih buron. Para pelaku dijerat Pasal 170 KUHP tentang Pengeroyokan dan Pasal 351 KUHP tentang Penganiayaan. Kendaraan yang digunakan para pelaku saat kejadian juga telah ditemukan, yakni Toyota Yaris B 1440 ZFQ warna hitam. Pada saat kejadian mobil tersebut dikemudikan Edwin. Mobil satu lagi, Honda City B 214 YAA warna perak (silver) yang dikemudikan Lauren, merupakan sitaan. “Yang Honda City hasil tarikan. Kalau mobil Yaris milik kakak saya,” kata Edwin Hitipeuw di Markas Polda
Metro Jaya, kemarin. Para pelaku diketahui bekerja sebagai debt collector. Malam itu mereka pulang dari karaoke dalam keadaan dipengaruhi alkohol. Kedua kendaraan disembunyikan pelaku di Bandung, tetapi polisi dapat melacak kendaraan tersebut. “Barang bukti mobil sudah kami dapat. Sekarang ini kami sedang mencari senjata tajam yang dipakai melakukan penusukan korban,” papar Iriawan. Mantan Kapolda Jawa Barat tersebut memastikan pelat nomor mobil para pelaku asli. Lantaran itu pula, penyidik menilai penganiayaan itu sebagai kejahatan spontan alias tidak direncanakan. “Kalau direncanakan, biasanya pelaku pakai pelat palsu,” imbuhnya. Sebelum para pelaku tertangkap, beredar kabar yang menyebutkan Hermansyah dibacok karena memberi kesaksikan membela Rizieq Shihab dalam acara di ILC TV One. Hermansyah saat itu menyampaikan pendapatnya bahwa chatting mesum yang melibatkan Rizieq dan Firza Husein ialah rekayasa polisi. (Nic/MTVN/J-2)
ANTARA/GALIH PRADIPTA
MURNI KRIMINAL: Kapolda Metro Jaya Irjen M Iriawan (kedua kiri) dengan didampingi Kapolres
Depok Kombes Herry Heryawan (kiri) menunjukkan barang bukti dan empat tersangka kasus penganiayaan pakar TI ITB Hermansyah di Polda Metro Jaya, Jakarta, kemarin. Kasus penganiayaan dan pembacokan terhadap Hermansyah merupakan murni kriminal yang dipicu serempetan mobil.
BALAI KOTA
MRT Dipastikan Rampung Tahun Depan
ANTARA/APRILLIO AKBAR
NORMALISASI SUNGAI: Pekerja dengan alat berat mengeruk endapan sampah bercampur
lumpur di Sungai Ciliwung kawasan Cikini, Jakarta Pusat, kemarin. Pengerukan tersebut bertujuan menormalkan kedalaman sungai agar aliran air sungai lancar.
GUBERNUR DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat memastikan pengerjaan proyek mass rapid transit (MRT) secara fisik akan rampung tahun depan. Saat ini pengerjaan itu sudah mencapai 75%. “Saya sampaikan kepada Presiden dalam ratas, saya jamin April-Mei semua pekerjaan sipil di jalan sudah tertata bagus,” kata Djarot di Balai Kota, kemarin. Djarot menjelaskan setidaktidaknya pada akhir 2017 proyek MRT harus sudah mencapai 90%. Pekerjaan fisik itu di antaranya perbaikan jalan dan trotoar. “Kemudian MeiJuni itu kereta datang, rangkaian datang dan diuji coba. Rencana kami Juli-Agustus uji
coba,” terang dia. Uji coba, lanjut Djarot, akan memakan waktu sekitar enam bulan. Jadi, ketika pelaksanaan Asian Games 2018 mendatang, MRT sudah bisa dipergunakan. “Tapi belum dibuka untuk masyarakat umum, untuk ofisial (Asian Games),” imbuhnya.
Masih terkendala Sejauh ini, kendala proyek MRT ialah pembebasan lahan untuk Stasiun Haji Nawi. Pemprov DKI sedang dalam proses banding ke Mahkamah Agung untuk mendapatkan tanah di kawasan tersebut. “Kami banding atas keputusan PTUN yang memenangkan penggugat yang mematok harga tanah 1 meter Rp60 juta,
Meski masih ada kendala di titik rencana Stasiun Haji Nawi, Pemprov DKI Jakarta memastikan pengerjaan fisik keseluruhan proyek tidak terpengaruh. padahal harga pembebasan lahan di sana paling tinggi Rp30 juta,” kata Djarot.
Pada 14 Juni PN Jakarta Selatan menetapkan ganti rugi menjadi Rp60 juta per meter persegi. Putusan itu digugat banding oleh pemprov. Idealnya, putusan akan keluar 30 hari setelah dokumen banding masuk. Namun, PT MRT enggan berspekulasi kapan proses hukum selesai. Pihak MRT sudah menyiapkan rencana lain jika proses hukum tak kunjung selesai, Stasiun Haji Nawi tidak akan dibangun. Penumpang hanya bisa naik dari stasiun terdekat, yakni Stasiun Cipete atau Stasiun Blok A. “Lahan tidak available di titik itu tidak bisa dibangun apa pun,” tegas Direktur Konstruksi PT MRT Silvia Halim. (Aya/J-4)
22
JUMAT, 14 JULI 2017
HUMANIORA
Keluarga Tentukan Kualitas Pemuda
MI/M IRFAN
HARI ANTINARKOTIKA INTERNASIONAL: Menko Polhukam Wiranto bersama Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Budi Waseso (kanan) hadir pada peringatan
Hari Antinarkotika Internasional 2017 di TMII, Jakarta, kemarin. BNN memberikan penghargaan pencegahan, pemberantasan, penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba (P4GN) kepada pemerintah provinsi, kabupaten, kota madya, perusahan swasta dan nasional, serta masyarakat yang aktif memerangi narkotika.
Penanganan Narkoba Harus Komprehensif Selain kasus narkoba yang meningkat, jenis narkoba terus bertambah. Dari 65 narkoba jenis baru yang masuk ke Indonesia, baru 43 yang tercantum dalam peraturan. NICKY AULIA WIDADIO
nicky@mediaindonesia.com
P
EREDARAN dan penyalahgunaan narkotika di Indonesia cenderung terus meningkat, terutama di kalangan generasi muda. Karena itu, perlu kerja sama penanganan yang komprehensif dari institusi pemerintahan hingga masyarakat. Berdasarkan hasil survei Badan Narkotika Nasional (BNN) bersama Pusat Penelitian Kesehatan Universitas Indonesia pada 2016 diketahui, prevalensi penyalahgunaan narko-
tika pada kelompok pelaja r ialah sebesar 1,9%. Artinya, dari 100 orang pelajar di Indonesia, dua orang di antaranya merupakan pengguna narkotika. “Bonus demografi Indonesia yang besar, terutama di usia produktif, menjadi target pasar peredaran gelap narkotika di Asia Tengara,” kata Kepala BNN Komisaris Jenderal Budi Waseso dalam sambutannya di peringatan Hari Antinarkotika Internasional (HANI) 2017 di Taman Mini Indonesia Indah, Jakarta, kemarin. M e n u r u t B u d i , ko n d i s i
geografis Indonesia dengan garis pantai yang panjang menjadi celah masuknya narkoba. Dalam sejumlah kasus para pelaku narkoba berupaya menyelundupkan barang haram tersebut melalui pelabuhanpe labuhan tikus yang tidak terawasi. Selain itu, penegakan hukum yang signifikan di Filipina berdampak pada pindahnya jaringan narkoba di negara tersebut ke Indonesia. Meluasnya peredaran narkoba juga turut dipicu teknologi internet. Peningkatan tidak hanya terjadi pada nilai transaksinya, tetapi juga pada jenis-jenis narkotika yang beredar. Berdasarkan data UNODC dalam World Drugs Report 2016, sejak 2008 hingga 2016 telah terindikasi sebanyak 644 new psychoactive substances (NPS) yang dilaporkan 102 negara. Sebanyak 65 jenis di
antaranya telah masuk ke In donesia. Namun, baru 43 jenis yang tercantum dalam Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 2 Tahun 2017 sebagai bentuk narkotika. Karena itu, Budi Waseso meminta agar seluruh pihak, baik instansi pemerintahan maupun komponen masyarakat, mau berkontribusi dalam perang terhadap narkoba. Sejauh ini, baik personel, anggaran, maupun sarana dan prasarana BNN belum bisa dikatakan ideal untuk mendukung kegiatan operasional dengan tantangan yang makin meningkat. “Perang terhadap peredaran gelap narkotika tidak boleh setengah-setengah, tetapi komprehensif mulai instansi pemerintah hingga masyarakat. Perlu dukungan dan perhatian dari semua kementerian/lembaga yang dirasakan saat ini belum memadai,” kata Budi
Waseso. Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan Wiranto mengimbau hal senada. Menurutnya, tanpa perlawanan secara total, penegakan hukum terhadap kasus narkoba terancam tertinggal jauh. Sementara itu, para pelaku telah menggunakan teknologi yang semakin maju. “Kalau tidak dilawan secara total yang melibatkan masyarakat, kementerian, dan lemba ga, kita akan ketinggalan jauh,” Wiranto menegaskan.
bangun ketahanan keluarga. Delapan fungsi keluarga itu meliputi fungsi agama, fungsi sosial, fungsi cinta kasih, fungsi perlindungan, fungsi ekonomi, fungsi pelestarian lingkungan, fungsi pendidikan, dan fungsi reproduksi. Senada, Gubernur Lampung Muhammad Ridho Ficardo menyampaikan masa depan bangsa sangat bergantung pada kualitas pembinaan keluarga. Keluarga yang memiliki ketahanan bagus akan menghasilkan generasi muda yang bagus pula. Begitu pun sebaliknya. Ia mengisahkan dirinya pernah mengobrol dengan anak-anak muda korban narkotika. Terungkap bahwa mayoritas dari mereka terjerumus karena memiliki masalah keluarga. Ridho pun mengapresiasi kegiatan KKI yang digelar untuk meningkatkan interaksi antaranggota keluarga. Kegiatan itu diikuti keluarga prasejahtera dan sejahtera I yang terdiri atas ayah, ibu, dan dua anak dengan total peserta 200 orang. Mereka berasal dari 24 provinsi di Indonesia. (H-3)
Penghargaan Pada kesempatan sama, BNN memberikan penghargaan kepada Metro TV yang dinilai sebagai stasiun televisi paling sering menyosialisasikan program pencegahan, pemberantasan, penyalahgunaan, dan peredaran gelap narkotika (P4GN). Tercatat, sepanjang 2016 hingga pertengahan tahun ini Metro TV telah menayangkan 771 materi yang berkaitan dengan P4GN. Selain Metro TV, sejumlah in stansi pemerintahan dan perusahaan menerima penghargaan atas kontribusi masing-masing dalam pencegahan dan pemberantasan penyalahgunaan narkotika. (H-3)
MI/BARY FATHAHILAH
IPHO 2017: Kepala Seksi Bakat dan Prestasi Direktorat Pembinaan SMA Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Asep Sukmayadi (kedua dari kanan) menjelaskan rencana kegiatan 48th International Physics Olympiad (IPHO) 16-24 Juli 2017 di Yogyakarta saat berkunjung di Kantor Media Group, Kedoya, Jakarta, kemarin.
Olimpiade Fisika Bangun Mentalitas Kompetisi Siswa OLIMPIADE Fisika berskala internasional akan diselenggarakan di Yogyakarta pada 16-24 Juli ini. Diharapkan, melalui perhelatan internasional itu, mentalitas kompetisi generasi penerus bangsa semakin menguat. “Kita berharap dengan Olimpiade ini para siswa bisa berkompetisi dengan harmonis. Mentalitas kompetisi anak-anak masih perlu ditumbuhkan,” ujar Staf Khusus Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Bidang Komunikasi Publik Nasrullah saat berkunjung ke Kantor Media Group, Jakarta, kemarin. Dia menuturkan, 400-an siswa tingkat sekolah menengah atas (SMA) dari 85 negara akan mengikuti kompetisi yang bertema fisika kedirgantaraan itu. Besarnya keterlibatan siswa dari berbagai belahan dunia itu diyakini berdampak luas terhadap mentalitas kompetisi pelajar di Tanah Air. Nasrullah menegaskan, terkait dengan kompetisi itu, pemerintah juga membuka ruang keterlibatan bagi anak-anak yang tinggal di
KELUARGA memiliki peran yang sangat strategis dalam upaya membangun kualitas sumber daya manusia (SDM). Rendahnya ketahanan keluarga akan berdampak pada munculnya berbagai fenomena negatif di masyarakat, seperti penyalahgunaan obat-obatan terlarang, kekerasan, dan pelecehan seksual. Hal itu diungkapkan Direktur Bina Keluarga Balita dan Anak Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Maria Evi Ratnawati dalam pembukaan Kemah Keluarga Indonesia (KKI) sebagai rangkaian dari Hari Keluarga Nasional Ke-24 di Bandar Lampung, Provinsi Lampung, kemarin. Ia menyampaikan keluarga merupakan pilar utama dalam pembangunan. Keluarga merupakan wahana dan lingkungan utama bagi anak dalam memperoleh pendidikan. “Keluarga berperan menanamkan pendidikan karakter yang luhur pada anak-anak hingga mereka bisa menjadi SDM berkualitas,” ujarnya. Karena itu, lanjutnya, diperlukan penguatan delapan fungsi keluarga dalam mem-
wilayah terpencil, terluar, dan tertinggal, termasuk Indonesia Timur. Dia tidak menampik masih terdapat disparitas kualitas pendidikan antara anak-anak yang tinggal di wilayah maju dan wilayah terpencil, terluar, dan tertinggal. “Tapi Kemendibud punya pemetaan siapasiapa saja yang punya potensi besar. Pemetaan itu digunakan untuk program Afirmasi Pendidikan Menengah. Memang ada perlakuan khusus, misalnya prestasi kurang-kurang dikit, tapi kita ambil (para siswa berprestasi itu) untuk dibina di Malang, Bandung, dan Jogja (Yogyakarta),” jelasnya. Sementara itu, terkait dengan penguatan pendidikan karakter melalui program lima hari sekolah, Nasrullah menuturkan uji coba program anyar tersebut berjalan efektif. “Bagi sekolah yang sudah siap, silakan menerapkan program lima hari sekolah. Delapan jam siswa belajar ini bukan hanya di sekolah, melainkan dengan mengoptimalkan sumbersumber belajar di luar. Apakah itu kegiatan keagamaan atau kemasyarakatan.” (Tes/H-3)
ANTARA /IDHAD ZAKARIA
WISATA MANGROVE: Anggota kelompok Patra Krida Wana Lestari melakukan proses perbaikan dan pembuatan trek wisata hutan mangrove di Desa Ujung Alang, Kampung Laut, Cilacap, Jateng, Rabu (12/7). Melalui program CSR, Pertamina bersama kelompok warga setempat telah menanam 285 ribu pohon mangrove di kampung laut sebagai upaya konservasi dan laboratorium alam serta pengembangan kawasan sebagai tujuan wisata magrove.
SEKILAS
Universitas Trilogi Kolaborasi dengan Alumni KEMAJUAN banyak kampus atau universitas terkenal di Tanah Air di antaranya ditopang kontribusi dan kolaborasi dengan para alumnus. Terkait dengan itu, Rektor Universitas Trilogi Prof Dr Asep Saefuddin bersama sejumlah alumnus mengagas Kongres Alumni yang akan diselenggarakan pada Sabtu, 29 Juli di Gedung Universitas Trilogi. Jakarta. Universitas Trilogi merupakan pengembangan Sekolah Tinggi Ekonomi Keuangan dan Perbankan Indonesia atau STEKPI yang berdiri sejak 1988. ‘’Harapan ini tertuang dalam satu pilar kampus Trilogi, yaitu kolaborasi. Kolaborasi tidak hanya memperkuat mereka secara individual, tetapi menjadi tim yang akan memperbesar kontribusi bagi almamater dan terutama bagi bangsa ini,” kata Asep saat bertemu alumni, Rabu (12/7). Ketua panitia kongres Gunawan berharap itu menjadi modal bagi kampus untuk semakin kuat. Kolaborasi juga menjadi kekuatan jejaring alumnus itu semakin kontributif. (Bay/H-1)
Sulam Karawo dan Tenun Dayak di NYFW GALLERY of Indonesia, lembaga yang aktif mempromosikan budaya Indonesia, akan menghadirkan koleksi busana dengan sentuhan khas Tanah Air ke panggung New York Fashion Week (NYFW) yang akan digelar di New York, Amerika Serikat, September mendatang. Koleksi yang dikemas dalam The Colors of Indonesia itu antara lain menampilkan sulam karawo dari Gorontalo, Sulawesi Selatan, serta tenun ikat dayak (Kalimantan Barat) yang merupakan hasil produk UKM binaan Bank Rakyat Indonesia dan Asosiasi Pendamping Perempuan Usaha Kecil-Mikro. “Kami berkomitmen untuk terus mempromosikan dan memasarkan produk kerajinan Indonesia. Ini juga merupakan upaya untuk melestarikan budaya Indonesia. Gallery of Indonesia menjadi gerbang untuk memasuki pasar global,” ujar Founder of Gallery of Indonesia, Mey Hasibuan, di Jakarta, kemarin. Desainer yang dilibatkan ialah Yurita Puji dan Agus Lahinta. Lewat karya-karya mereka, sulam karawo dan tenun dayak ikat dikemas menjadi koleksi busana modern. (Nik/H-1)
Komunikasi Jemaah Haji Dipermudah INDOSAT Ooredoo bekerja sama dengan Tokopedia, salah satu situs belanja daring terbesar di Indonesia, meningkatkan pelayanan komunikasi ibadah haji antara jemaah haji. “Kami terus meningkatkan pelayanan untuk memberi kebebasan komunikasi dan internet termasuk bagi mereka yang akan menunaikan ibadah haji. Ini tidak lebih agar jemaah haji dan keluarga mereka merasa tenang dan nyaman,” kata Direktur and Chief Sales and Distribution Officer Indosat Ooredoo Joy Wahjudi di sela perkenalan paket komunikasi ibadah haji di Jakarta, kemarin. Salah satunya paket kombinasi telepon, SMS, dan internet mulai Rp200 ribu untuk 40 hari. COO Tokopedia Leontinus Alpha Edison berharap kerja sama bisa memudahkan jemaah haji berkomunikasi dengan keluarga di Tanah Air. Tahun ini, jumlah jemaah haji dari Indonesia 221 ribu orang, meningkat dari tahun lalu yang mencapai 168 ribu. Kloter I akan diberangkatkan pada 28 Juli ini. (Yan/H-3)
HUMANIORA
JUMAT, 14 JULI 2017
23
Ikatan Istri Pegawai Kejaksaan Gelar Pemeriksaan IVA Gratis IKATAN Adhyaksa Dharmakarini menggelar kegiatan bakti sosial berupa pemeriksaan infeksi visual asam asetat (IVA) di Kampung Nangklak RT 01/01 Desa Pesawahan, Kecamatan Cicurug, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, kemarin. Jumlah peserta yang merupakan kalangan ibu itu mencapai 627 orang dari berbagai wilayah. “Kegiatan ini merupakan salah satu bakti sosial dalam rangka hari ulang tahun ke-17 Ikatan Adhyaksa Dharmakarini. Ikatan Adhyakasa Dharmakarini sendiri merupakan organisasi istri-istri pegawai kejaksaan,” terang Ketua Ikatan Adhyaksa Dharmakarini, Ros Ellyana Prasetyo, kemarin. Ros menyebutkan tujuan digelarnya pemeriksaan IVA itu untuk meningkatkan kesejahteraan kalangan perempuan. Dengan adanya pemeriksaan bersifat awal itu maka ke depan harapannya bisa meminimalkan penyakit kanker serviks di kalangan perempuan. “Juga untuk mengurangi angka kematian akibat kanker serviks karena ada deteksi dini,” tambahnya. Dipilihnya lokasi di Kabupaten Sukabumi itu, kata Ros, didasari pertimbangan masih banyak kalangan perempuan yang belum mengetehaui detail bahaya kanker serviks. “Jumlah pesertanya sebanyak 627 orang,” tukasnya. Pemeriksaan dibantu tim medis dari dinas kesehatan serta spesialis kandungan dari Yayasan Rotary Community Club (RCC) Purwokerto yang konsen pada bidang sosial.
“Kegiatan ini merupakan salah satu bakti sosial dalam rangka hari ulang tahun ke-17 Ikatan Adhyaksa Dharmakarini.” Ros Ellyana Prasetyo
Ketua Ikatan Adhyaksa Dharmakarini Jika nanti ditemukan ada peserta yang mengindap kanker serviks, pasien akan dibawa ke puskesmas atau ke rumah sakit. “Kegiatan ini merupakan rangkaian HUT ke-17 Ikatan Adhyaksa Dharmakarini yang diperingati setiap 21 Juli. Ini merupakan wujud dan bukti Ikatan Adhyaksa Dharmakarini ingin dekat dan peduli dengan masyarakat,” terang Kepala Kejaksaan Tinggi Jawa Barat, Setia Untung Arimuladi, kemarin. Untung menyebutkan kanker serviks merupakan penyebab kematian nomor satu di kalangan perempuan. Karena itu, pemeriksaan IVA diharapkan bisa menjadi deteksi dini penyakit kanker serviks. “Ini merupakan kegiatan kerja sama IAD Kejaksaan Agung dan Kejati Jawa Barat. Kegiatan ini baru pertama kali dilaksanakan. Insya Allah rencana ke depan kita akan laksanakan secara rutin.” (BB/H-1)
ANTARA /MOCH ASIM
MENGENAL BUDAYA INDONESIA: Mahasiswa dari Queensland University of Technology (QUT) Australia mendengarkan penjelasan mengenai tari Topeng
Patih di Selasar International Village, Universitas Surabaya (Ubaya), Surabaya, Jawa Timur, kemarin. Kegiatan tersebut merupakan bagian dari Summer Program Universitas Surabaya untuk mengenalkan budaya Indonesia.
SYARIEF OEBAIDILLAH
oebay@mediaindonesia.com
P
ANTARA /HO
MAGANG: Wakil Presdir PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN) Edward O Kanter (ketiga dari kanan) mendampingi Wali Kota Bitung, Sulawesi Utara (Sulut), Maximiliaan Lomban (kedua dari kiri) saat melepas mahasiswa Akademi Logistik Bitung Sulut yang akan melakukan program magang di TMMIN Plant-3 Karawang, Jawa Barat, kemarin.
RUMAH DIJUAL Dijual Town House dr 7 unit sisa 3 unit lagi Harga dr 1M-2.36M, 3Lt,exclusive, modern, Johar Baru jakpus,bisa dibantu KPR. 082213151312, 08119882375.
INFORMASI PEMASANGAN IKLAN Sales Counter 021 - 581 2088 ext. 41159/41160 Direct 021 - 581 2113 Faximile 021 - 581 2110
Permendikbud Titik Tolak Reformasi
Dengan Permendikbud Nomor 17/2017 tentang PPDB, siswa yang berada di zona sekolah tertentu harus diterima dan tidak boleh ditolak.
ERATURAN tentang Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) disebut sebagai titik tolak reformasi pendidikan. Demikian dikatakan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhadjir Effendy, kemarin. “Penerimaan siswa baru berdasarkan sistem zonasi merupakan titik tolak reformasi pendidikan. Sekarang anak tak perlu bersekolah jauh dari rumah,” ujar Mendikbud saat halalbihalal bersama Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) di Jakarta, kemarin. Penerimaan siswa baru tersebut memberikan kesempatan kepada siswa yang berasal dari keluarga miskin. Sistem zonasi, misalnya, jelas Mendikbud, harus dilihat sebagai upaya pemerataan memperoleh hak pendidikan yang wajar sesuai dengan tema kerja 2017 yang dicanang-
kan Kemendikbud, yakni Pemerataan pendidikan yang berkualitas. Sistem PPDB 2017/2018 tidak lagi berdasarkan capaian prestasi akademik, tetapi berdasarkan jarak tempat tinggal siswa dengan sekolah (zonasi). Siswa yang berada di zona sekolah tersebut harus diterima dan tidak boleh ditolak. Mendikbud mengakui peraturan tersebut memang ada minusnya dan dia mengetahui bahwa ada yang marah. “Terutama pemburu sekolah favorit,” cetus dia. Dirjen Pendidikan Dasar dan Menengah Kemendikbud Hamid Muhammad mengakui sekolah yang kurang bagus akan dihindari masyarakat. “Namun, kami memastikan akan membina sekolah yang kurang bagus tersebut,” kata Hamid. Pembinaan yang dilakukan, lanjut Hamid, yakni melakukan pemerataan sehingga guru yang bagus bisa mengajar di sekolah yang kurang bagus. Kemudian, akan melakukan revitalisasi sekolah.
MENERIMA MATERI DALAM BENTUK DIGITAL Adobe Illustrator 10/CS1-3 Adobe Photoshop 7.0/CS1-3
BADAN PENYELENGGARA YAYASAN NALA DIBAWAH PEMBINAAN TNI-AL
AKADEMI MARITIM NASIONAL JAKARTA RAYA (AMAN JAYA) TERAKREDITASI Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN PT)
Adobe Indesign CS1-3 Macromedia Freehand 10/MX
TEMPAT PENDAFTARAN Jl. Gading raya I Komp. TNI-AL Kelapa Gading Barat Jakarta Utara 14240 Telp. (021) 4533953 Fax. (021) 45878764 Email:amanjayaamn@yahoo.co.id, Website:www.amanjaya.ac.id PERSYARATAN UMUM 1. PROGRAM STUDI NAUTIKA HARUS BERIJAZAH SMA IPA/ MA IPA 2. PROGRAM STUDI TEKNIKA HARUS BERIJAZAH SMA/MA IPA, SMK MESIN, LISTRIK DAN OTOMOTIF 3. PROGRAM STUDI KPN/MANAJEMEN PELABUHAN BERIJAZAH SMA/MA SEMUA JURUSAN DAN SMK SEMUA JURUSAN 4. MELAMPIRKAN FOTO COPY IJAZAH DAN NEM/NILAI UAN DAN DILEGALISIR (2 LEMBAR) 5. MELAMPIRKAN FOTO COPY AKTE KELAHIRAN YANG DILEGALISIR (2 LEMBAR) 6. SURAT KETERANGAN KESEHATAN MATA, THT DAN BEBAS NARKOBA DARI RS NEGERI/DAERAH 7. MELAMPIRKAN PAS FOTO UKURAN 3X4 (2 LEMBAR) 8. LULUS SELEKSI MASUK
SARANA DAN PRASARANA 1. LAPANGAN OLAHRAGA 2. RUANG KULIAH FULL AC 3. PERPUSTAKAAN DENGAN FASILITAS INTERNET 4. AULA/RUANG SERBA GUNA 5. LAB KOMPUTER 6. LAB BAHASA INGGRIS 7. CBT(COMPUTER BASE TRAINING) 8. LAB. NAVIGASI 9. LAB. BAHARI 10. LAB. MENJANGKA PETA 11. LAB. GMDSS
Pendaftaran + Tes Kesehatan Rp. 500.000,Uang Pangkal Rp. 4.500.000,Seragam Rp. 3.500.000,Uang Kuliah Rp. 7.000.000,Bang Dik (Praktik, Lab, Perpustakaan, 5. Rp. 10.500.000,Modul, Ekskul<Simulator dll) TOTAL Rp. 26.000.000,- Diskon Rp. 1.000.000,- bagi Catar yang membayar Lunas di Gelombang I - Diskon Kelaurga TNI-AL aktif diskon 25% dari biaya Uang Kuliah/Semester SERAGAM YANG DIBERIKAN 1. PDU PUTIH-PUTIH (1 STEL)
6. JAKET (1 BUAH)
2. PDH PUTIH-PUTIH (1 STEL)
7. BAJU KERJA (1 BUAH)
3. PDH ABU-ABU BIRU (2 STEL) 8. SAFETY SHOES (1 BUAH) 4. SERAGAM POSTAR (1 STEL) 9. CELANA RENANG (1 BUAH) 5. BAJU OLAHRAGA (1 STEL)
10. TAS KULIAH (1 BUAH)
LAB. RADAR ARPA LAB. BRIGE SIMULATOR KLAS A LAB. DESKTOP ENGINE LAB. MESIN DIESEL LAB. MESIN GENERATOR LAB. KERJA BANGKU LAB. MESIN BUBUT LAB. BOILER LAB. FISIKA LAB. KIMIA LAB. LISTRIK
BIDANG KERJA LULUSAN AKADEMI MARITIM NASIONAL JAKARTA RAYA (AMAN JAYA) NO.
JURUSAN PROGRAM
1
NAUTIKA Dari SMA, MA (Jurusan IPA)
2
TEKNIKA Dari SMA, MA (Jurusan IPA), SMK Teknologi (Jurusan Mesin Umum, Listrik, Mesin Otomotif)
3
PENGELOLAAN PELABUHAN PORT MANAGEMENT Dari SMA/SMK Sederajat
BIAYA CALON TARUNA/I AMAN JAYA TAHUN AKADEMIK 2017-2018 1 2 3 4
12. 13. 14. 15. 16. 17. 18. 19. 20. 21. 22.
BIDANG KERJA Sebagai Ahli Madya Nautika (D3) dan ANT-III bekerja dikapal sebagai Mualim Standar IMO (International Maritime Organization) Sebagai Ahli Madya Teknika (D3) dan ATT-III bekerja dikapal sebagai Masinis/Kepala Kamar Mesin Standar IMO (International Maritime Organization) Sebagai Ahli Madya Manajemen Kepelabuhan (D3) bekerja di Perusahaan Pelayaran Niaga Bagian Darat (Administrasi Muatan Kapal) dan Kapal Pesiar
Tanpa zonasi Apa yang dituturkan Muhadjir berbanding terbalik dengan yang terjadi di Bekasi, Jawa Barat, Selasa (11/7). Ratusan siswa lulusan SMP di wilayah Ciketing Udik, Kecamatan Bantargebang, tidak diterima di SMK Negeri II Kota Bekasi. Padahal, sekolah itu satu kecamatan dengan ratusan lulusan SMP tersebut. Sarmidi, salah satu orangtua siswa, menyampaikan para anak warga Ciketing Udik tidak bisa melanjutkan ke SMK terdekat dari rumah mereka. Menurut pihak sekolah, SMKN II Kota Bekasi tidak membuka jalur menerimaan zonasi. “Tolong buka jalur zonasi, warga di sini berhak bersekolah di sekolah yang dekat dengan tempat tinggal mereka,” ungkap Sarmidi. Yang terjadi di Karawang lebih aneh lagi. Agar anak mereka diterima di sekolah favorit di Karawang, Jawa Barat, sejumlah orangtua membuat surat keterangan tidak
mampu (SKTM). Padahal, kehidupan mereka terbilang sangat sejahtera. Menurut Wakil Kepala SMAN 1 Telagasari Bagian Kesiswaan, Suroto, pihaknya menyediakan kuota 72 siswa tidak mampu dengan syarat memiliki SKTM. “Ternyata banyak yang mengaku tidak mampu,” kata Suroto kepada Media Indonesia, Selasa (11/7). Pihak sekolah langsung mendiskualifikasi siswa pengguna SKTM palsu. Ombudsman RI Perwakilan DI Yogyakarta menyarankan Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Bantul membuka Posko Pengaduan PPDB. Koordinator Penyelesaian Laporan Ombudsman DIY Joko Susilo Wahyono di Yogyakarta, kemarin, mengatakan pembukaan posko komplain itu menyusul temuan ketidaksesuaian data jarak rumah siswa dengan sekolah di beberapa sekolah di Bantul. (Gan/CS/DA/TB/ AU/H-1)
24
NUSANTARA
JUMAT, 14 JULI 2017
Gubernur Sulsel Diminta Fokus Presiden Joko Widodo berharap kereta api trans-Sulawesi bisa mulai berjalan pada tahun depan. Setidaknya untuk bisa mengangkut kebutuhan logistik empat pabrik semen di Sulsel. LINA HERLINA
lina@mediaindonesia.com
P
RESIDEN Joko Widodo meminta Gubernur Sulawesi Selatan Syahrul Yasin Limpo untuk fokus pada percepatan pembangunan proyek rel kereta api trans-Sulawesi. “Presiden meminta agar konsentrasi supaya rel jangan menunggu lagi. Harus ada manfaat dan bisa menghasilkan uang. Fokus pertama sekitar 53-57 kilometer,” jelas Syahrul saat menjelaskan hasil perbincangan dengan Presiden, kemarin. Untuk tahap awal, jelas dia, akan diselesaikan 50 km penghubung antara Kabupaten Pangkep dan Pelabuhan Garongkong, Kabupaten Barru. Syahrul menambahkan Presiden berharap kereta api trans-Sulawesi sudah bisa berjalan pada tahun depan. “Harapannya, tahun depan sudah jalan dan dimanfaatkan secara maksimal khususnya untuk pengangkutan logistik seperti semen dan batu bara,” jelas Syahrul. Mengenai anggaran, Syahrul menjelaskan lebih mengutamakan penggunaan anggaran yang telah disiapkan. Apalagi, pada tahun ini, proyek tersebut mendapat kucuran anggaran Rp1,2 triliun dari Surat Berharga Syariah Negara (SBSN). Pada 2018 nanti, sebesar Rp6 triliun kembali disiapkan.
“Untuk sementara, kita belum membutuhkan investor karena pakai anggaran yang disiapkan pusat, sebab itu menjadi proyek negara. Setelah kita lakukan itu dan menggerakkan ekonomi, kelanjutannya sudah bisa masuk investor,” urainya. Saat mengunjungi Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan, Presiden Jokowi dan Ibu Negara Iriana Joko Widodo, kemarin, meresmikan Pasar Rakyat Maros Baru di Kelurahan Palantikan, Kecamatan Maros Baru.
Proyek pembangunan rel kereta api transSulawesi masih mengutamakan anggaran negara yang telah disiapkan. Peresmian pasar ditandai dengan penandatanganan prasasti oleh Presiden Jokowi dan pengguntingan untaian melati oleh Iriana Joko Widodo. Menurut Bupati Maros Hatta Rahman, pasar yang dibangun pada 2016 tersebut merupakan hibah dari Kementerian Perdagangan kepada Pemerintah Kabupaten Maros. “Pasar ini sudah dioperasi-
kan sejak April 2017. Ini merupakan hasil relokasi dari pasar lama yang ada di seberang su ngai yang tidak lagi bisa dikembangkan. Di sini insya Allah kita kembangkan sampai bisa menampung 1.000 pedagang,” ungkap Hatta. Pembangunan pasar di atas lahan seluas 2 hektare tersebut menghabiskan Rp7 miliar yang menggunakan APBN. Sementara itu, pembebasan lahan ditanggung pemkab. “Untuk saat ini, pasar hanya menampung 300 pedagang dan akan diperluas lagi,” lanjut Hatta.
Rumah subsidi Saat meninjau proyek penyediaan rumah tapak murah di Kota Balikpapan, Kalimantan Timur, Presiden Jokowi memastikan pemerintah akan terus menambah pembangunan rumah bersubsidi. Pada tahun ini, jelas Presiden, akan dibangun 660 ribu unit. Lalu, tahun depan ditingkatkan menjadi 760 ribu unit dan setelah itu ditingkatkan menjadi 1 juta rumah per tahun. Presiden Jokowi mengatakan program tersebut merupakan perumahan yang disubsidi pemerintah baik untuk uang muka maupun untuk subsidi bunga. “Sekarang dibangun 500 unit, tetapi yang pesan sudah 2.000-an unit. Artinya, tinggal dibangun karena yang pesan telah ada,” ujarnya. (DW/EP/ SY/N-1)
MI/ARIES MUNANDAR
NORMALISASI HUBUNGAN DAGANG: Menteri Perdagangan Enggartiasto Lukita (kanan) menjelaskan kelanjutan penataan kawasan Pos Lintas Batas Negara (PLBN) kepada Menteri Industri dan Perdagangan Internasional Malaysia Mustapha Muhammad (kiri) di Entikong, Sanggau, Kalimantan Barat, kemarin. Indonesia dan Malaysia berkomitmen menormalisasi hubungan dagang lintas batas negara yang terhenti sejak tiga tahun lalu.
Indonesia-Malaysia Tinjau Regulasi PEMERINTAH Indonesia dan Malaysia akan meninjau ulang berbagai regulasi mengenai perdagangan lintas batas. Evaluasi dan pembaruan aturan tersebut bertujuan mempercepat normalisasi hubungan dagang di kawasan perbatasan kedua negara. “Hubungan dagang lintas batas antara Indonesia dan Malaysia menurun drastis sejak 2014 karena terhambat regulasi,” jelas Menteri Perdagangan Enggartiasto Lukita saat meninjau Pos Lintas Batas Negara (PLBN) Entikong di Kalimantan Barat dan Tebedu di Serawak, kemarin. Kunjungan Enggartiasto itu
antara lain didampingi Menteri Industri dan Perdagangan Internasional Malaysia Mustapha Muhammed. Mereka meninjau berbagai fasilitas pelayanan penunjang aktivas perdagangan lintas batas. Menurut Enggartiasto, evaluasi kebijakan tersebut akan dilakukan secara terpadu dengan melibatkan berbagai kementerian terkait. Akan tetapi, dirinya enggan menyebut kebijakan yang bakal ditinjau ulang dan direvisi. Namun, dia memastikan pemerintah saat ini betul-betul serius menjadikan kawasan perbatasan sebagai titik pertumbuhan ekonomi baru.
“Pemerintah Indonesia memulai dengan membangun prasarana. Fasilitas yang sudah ada tentu tidak akan disiasiakan,” tegas dia. Mustapha mengakui kesungguhan Indonesia dalam mendorong perkembangan perdagangan dan investasi bilateral. Hal tersebut, antara lain, terlihat dari pembangunan dan penataan kawasan pintu masuk di Entikong, Sanggau. Dia mengatakan Malaysia pun bakal mengkaji ulang berbagai regulasi mengenai perdagangan lintas batas dengan Indonesia. “Perdagangan (formal) di
sempadan dihentikan karena terdapat berbagai persoalan yang harus dituntaskan kedua negara. Sejauh ini kebijakan tersebut masih terus dikaji para pejabat kami,” jelas Mustapha. Mustapha berharap pemerintah Indonesia juga bisa secepatnya merealisasikan pembangunan terminal barang internasional, seperti yang dibangun Malaysia di Tebedu. Dia meyakini terminal barang atau Inland Port Tebedu dapat berfungsi optimal apabila fasilitas serupa juga dibangun di wilayah Indonesia. (AR/N-1)
BBNKB Kendaraan Baru di Sumsel Naik ANTARA /AKBAR TADO
PENCUCIAN BENDA PUSAKA MAMUJU: Sejumlah pemangku adat Raja Mamuju melakukan melakukan ritual seusai massossor manurung atau pencucian benda pusaka adat Kerajaan Mamuju, Sulawesi Barat, kemarin. Pencucian benda pusaka berupa keris yang dilaksanakan sekali dalam dua tahun tersebut merupakan rangkaian Hari Jadi Mamuju.
Pendapatan DPRD Purbalingga Naik hingga 75% PEMERINTAH Kabupaten Purbalingga, Jawa Tengah, menyiapkan anggaran Rp6 miliar untuk kenaikan tunjangan anggota DPRD. Sehingga, pendapatan anggota dewan akan naik sekitar 44% hingga 75%. Kepala Badan Keuangan Daerah (Bakeuda) Purbalingga Subeno, kemarin, mengatakan penaikan pendapatan anggota dewan menjadi tiga kategori, yakni anggota, pimpinan, dan ketua DPRD. Untuk anggota, jelas dia, dari Rp20 juta menjadi Rp35 juta per bulan (75%), pimpinan dewan dari Rp28 juta menjadi Rp43 juta per bulan (53,5%), dan ketua DPRD dari Rp36 juta menjadi Rp52 juta per bulan (44%). “Itu termasuk tunjangan transportasi,” katanya. Untuk kenaikan tunjangan anggota DPRD, jelas Subeno, pemkab mempersiapkan anggaran senilai Rp6 miliar yang akan dimasukkan ke APBD
Perubahan 2017. Adapun penaikan itu, jelas dia, masih menunggu pengesahan rancangan peraturan daerah (raperda) tentang hak keuangan dan administrasi pimpinan dan anggota DPRD. Di mana, sambungnya, raperda itu akan diserahkan ke DPRD pada akhir pekan ini. Sehingga, raperda itu bisa disahkan sebelum September. Dalam kesempatan terpisah, Ketua DPRD Kota Cimahi, Jawa Barat, Ahmad Gunawan menyambut baik rencana penaikan tunjangan anggota dewan. Apalagi, hampir selama 12 tahun tunjangan anggota dewan tidak pernah naik. Sekda Kota Cimahi Muhammad Yani mengakui, penaikan tunjangan anggota dewan secara otomatis berdampak terhadap keuangan daerah. Sehingga, dirinya akan melihat kegiatan yang bisa ditunda. Adapun Fraksi Hanura di
TARIF bea balik nama kendaraan bermotor (BBNKB) naik dari 10% menjadi 12,5%. Hal itu sesuai dengan Peraturan Daerah Nomor 9 Tahun 2017 tentang Perubahan Peraturan Daerah Nomor 3 Tahun 2011. “Jadi tarif BBNKB pertama untuk R2 dan R4 (baru beli pertama) naik sebesar 2,5%,” ungkap Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Provinsi Sumatra Selatan Marwan Fansuri di Kota Palembang, kemarin. Aturan itu berlaku mulai 21 Juli. Saat ini hingga 20 Juli, pihaknya akan menyosialisasikan kepada seluruh wajib pajak (WP) kendaraan
bermotor yang ada di tiap kabupaten/kota di Provinsi Sumsel. “Jadi, kenaikan BBNKB bagi masyarakat yang membeli kendaraan roda dua maupun roda empat yang baru,” kata Marwan. Penaikan tarif untuk BBNKB tersebut, lanjut dia, bukan lain karena untuk meningkatkan pendapatan asli daerah (PAD) Provinsi Sumsel. Terlebih, penaikan itu juga berlaku di daerah lain. Kepala UPTB Palembang II Bapenda Provinsi Sumsel Herryandi Sinulingga mengimbau para WP untuk segera membayar pajak sebelum
jatuh tempo karena 30 hari sebelum jatuh tempo, para WP sudah bisa melakukan pembayaran pajak kendaraan. Di Sumatra Utara, Kepala Dinas Pendapatan dan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Tapanuli Utara James Simanjuntak mengakui kehadiran sejumlah perusahaan besar tidak berdampak bagi PAD. “Tidak ada PAD dari perusahaan itu,” ujarnya. Salah satunya ialah PT Sarulla Operation Limited (SOL) yang bergerak di bidang panas bumi. Wilayah operasi perusahaan itu ialah di luar Kecamatan Pahae Jae. Humas PT SOL Industan
Sitompul mengaku tidak memiliki data terkait dengan PAD yang diberikan SOL kepada Pemkab Tapanuli Utara sepanjang 2016. Di Riau, Bupati Siak Syamsuar meminta jajaran organisasi perangkat daerah (OPD) untuk mengoptimalkan setiap potensi PAD. “Setiap satuan kerja harus bisa mengoptimalkan potensi PAD, dari pajak bumi bangunan (PBB) serta pajak restoran dan hotel. Begitu juga kafe, kedai kopi, atau usaha makanan dan minuman lainnya harus dikenakan pajak untuk meningkatkan PAD,” katanya. (DW/JH/BB/Ant/N-1)
di DPRD Kota Palangkaraya, Kalimantan Tengah, mempertanyakan Raperda tentang pelaksanaan hak keuangan dan administratif pimpinan dan anggota DPRD Kota Palangkaraya. Hal itu terungkap pada Rapat Paripurna DPRD Kota Palangkaraya dengan agenda pemandangan umum fraksifraksi DPRD Kota Palangkaraya terkait raperda tersebut. Juru bicara Fraksi Hanura Mohamad Yusran antara lain mempertanyakan besaran pagu anggaran seusai perubahan untuk setiap anggota dewan, kemudian terkait mobil dinas untuk dewan, dan mekanisme pelaksanaan perda tersebut. Menurut dia, perubahan anggaran untuk anggota dewan tersebut bukan kenaikan tunjangan, melainkan penyesuaian seiring naiknya inflasi di Palangkaraya. (LD/ DG/Ant/N-1)
PAMERAN AGROBISNIS:
MI/TOSIANI
Penari tampil memainkan tarian kreasi baru yang menggambarkan sukacita petani saat musim panen dalam pembukaan Soropadan Agro Expo VIII 2017, di Temanggung, Jawa Tengah, kemarin. Pameran agrobisnis yang diikuti instansi pemerintah, swasta, dan UKM tersebut mengusung tema Membangun agrobisnis berdaya saing di pasar global yang berkeadilan, berdaulat, dan berkelanjutan.
TANAH AIR
JUMAT, 14 JULI 2017
LAMPUNG UTARA
PULAU KE PULAU
Ulama Dunia Ikuti Forum Bisnis
Aduan Berita OTT Wajib Gunakan UU Pers
PARA ulama dan dai sedunia yang berkumpul di Padang, Sumatra Barat, akan mengikuti forum bisnis, pada 17 Juli. Di Hotel Inna Muara, mereka akan berdialog bersama para pengusaha yang juga datang dari berbagai negara. “Kehadiran ulama dan pengusaha dunia ini harus dimanfaatkan untuk menggali potensi dan peluang bisnis investasi di Kota Padang dan Sumatra Barat,” kata Wali Kota Padang Mahyeldi Ansharullah, kemarin. Pada forum bisnis itu, pihaknya akan menawarkan peluang investasi di bidang real estate, perhotelan, dan convention. Selain itu juga kawasan wisata terpadu, potensi kelautan dan perikanan, transportasi laut dan pelabuhan. (YH/N-2)
Tabrakan Beruntun di Gringsing, 4 Tewas KECELAKAAN beruntun terjadi di jalur pantura, Gringsing, Kabupaten Batang, Jawa Tengah, Rabu (12/7) malam, membuat empat warga yang masih satu keluarga tewas. Kecelakaan beruntun itu melibatkan empat kendaraan, satu di antaranya hangus terbakar. “Kecelakaan terjadi saat truk BE 9925 CM yang melaju dari Jakarta menuju Semarang mengalami rem blong. Truk bermuatan tepung itu menabrak bus, minibus, dan sedan,” kata Sukarno, 40, saksi mata. Kendaraan terakhir terbakar dan satu keluarga yang ada di dalamnya tewas di lokasi kejadian. “Sopir truk melarikan diri,” kata Kasat Lantas Polres Batang AK Adiel Aristo, kemarin. (AS/N-2)
Urus Paspor, Warga Pakistan Ditangkap KANTOR Imigrasi Belawan, Sumatra Utara, menahan seorang pria warga negara Pakistan karena diduga memanipulasi dokumen kependudukan untuk mendapatkan paspor RI. Pria berinisial MA, 26, itu datang ke kantor Imigrasi bersama seorang perempuan yang diakui sebagai istrinya. “Saat datang untuk mendapatkan paspor, ia membawa resi kartu tanda penduduk, kartu keluarga keluaran Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Medan, serta kutipan akta nikah dari KUA Teluk Dalam, Kabupaten Serdang Bedagai. Petugas mencurigai keabsah-an dokumen itu, sehingga dia diperiksa ketat,” kata Kepala Kantor Imigasi Belawan, Said Ismail, kemarin. Kecurigaan pun terbukti, karena pelaku tidak bisa berbahasa Aceh meski mengaku kelahiran ACeh, tidak tahu nama Presiden Indonesia, dan tidak bisa membacakan isi Pancasila. (PS/N-2)
Solo Batik Carnival Digelar PEMKOT Surakarta, Jawa Tengah, kembali menggelar Solo Batik Carnival, 14-16 Juli. Gelaran ke-10 ini bertema Astamurti kawijayan, yang berarti ‘kejayaan tradisi’. “Kegiatan ini diharapkan akan meningkatkan kunjungan wisatawan ke Solo yang kaya akan peninggalan budaya masa lalu. Kirab akan berlangsung di depan Beteng Kuno Vastenberg, sebagai ajang penyaluran kreativitas anak muda,” kata Kabid Pengembangan Ekonomi Kreatif, Dinas Pariwisata Surakarta, Nunuk Mari Hastuti, kemarin. Tahun ini, panitia berharap kegiatan itu akan mendatangkan 10 ribu wisatawan lokal dan mancanegara. “Wali Kota Fx Hadi Ruyatmo akan membuka gelaran ini dengan mengenakan kostum batik Jatayu,” papar Art Director SBC, Ihsanuddin Salam. (WJ/N-2)
25
DOK HUMAS KEMENSOS
PENCAIRAN PKH: Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa (ketiga kanan) bersama Dirjen Pelindungan dan Jaminan Sosial,
Harry Hikmat (kiri), dan Direktur Jaminan Sosial Keluarga Kemensos Nur Pujianto (kanan) meninjau pencairan dana Program Keluarga Harapan (PKH) di Cirebon, Jawa Barat, kemarin. Sebanyak 500 KK menerima manfaat sebesar Rp1.890.000 per keluarga.
BANDUNG BARAT, JAWA BARAT
Baliho Dana Desa Bertebaran P
ENCAIRAN dana desa bulan ini di Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat, disambut antusias. Para kepala desa pun memajang baliho yang berisi rencana penggunaan dana desa di lokasi-lokasi keramaian warga. “Supaya penggunaan dana desa transparan, kami memasang baliho di jalan-jalan yang banyak dilalui warga,” kata Kepala Desa Gudang Kahuripan, Kecamatan Lembang, Agus Karyana, kemarin. Desa ini mendapat kucuran dana desa dan alokasi dana desa sebesar Rp2,6 miliar. Sebagian besar dana dialokasikan untuk perbaikan
infrastruktur jalan dan pembangunan kirmir di sejumlah RW. “Tidak lama setelah dana dicairkan, kami segera melakukan perbaikan infrastruktur jalan penghubung antardesa,” tandas Agus. Bupati Bandung Barat Abubakar menyambut positif gagasan para kepala desa memajang baliho. “Pengelolaan dana desa itu sudah semestinya dilakukan secara terbuka, supaya warga tidak bertanya-tanya.” Di Kalimantan Utara, Sekretaris Provinsi Badrun menyatakan pemerintah provinsi bersama pemkab dan pemkot akan membentuk tim pe-
ngawalan dana desa sehingga penggunaannya tepat sasaran, sesuai prioritas, dan untuk pemberdayaan masyarakat. “Ada beberapa desa yang belum menyampaikan laporan penggunaan dana desa 2016. Padahal, laporan itu menjadi tolok ukur pengucuran dana desa pada tahun berikutnya.” Di wilayah ini, dana desa sudah turun 100% di Bulungan, Malinau, dan Nunukan. Adapun di Purbalingga, Jawa Tengah, Sekretaris Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa, Aksan Mashuri mengatakan dari 224 desa, sudah 150 desa yang mengajukan ADD. Namun, untuk
dana desa baru beberapa desa yang melakukannya. “Kami minta desa-desa itu segera mengajukan, sehingga pembangunan infrastruktur segera dapat dilaksanakan,” tambahnya. Kondisi berbeda terjadi di Wonogiri. Dari 251 desa, hanya 12 desa yang belum menerima dana desa. Adapun desa yang sudah menerima dana langsung tancap gas. Desa Gedong, Kecamatan Ngadirojo, misalnya, mulai memperbaiki jalan lingkar desa yang panjangnya mencapai 1 kilometer. Sementara itu, Bupati Lembata, Nusa Tenggara Timur, meminta pemerintah desa mendorong terciptanya program pemberdayaan yang dibiayai dana desa. “Program pemberdayaan masih minim, padahal besaran dana desa bisa mencukupi untuk membiayainya. (DG/VR/LD/WJ/PT/ AD/N-2)
KEPALA Dinas Pekerjaan Umum dan Kepala Dinas Hukum Pemerintah Kabupaten Lampung Utara melaporkan sejumlah media ke Polda Lampung, terkait pemberitaan operasi tangkap tangan. Dalam menanggapi soal itu, Wakil Ketua PWI bidang Pembelaan Wartawan, Juniardi, menyatakan penyelesaian kasus terkait pemberitaan harus sesuai dengan UU No 40/1999 tentang Pers dan Dewan Pers. “Ini delik pers. Jadi penyelesaiannya harus melalui UU Pokok Pers dan Dewan Pers, tidak pada tingkatan lain. UU Pers adalah lex specialis,” jelasnya, di Bandar Lampung, kemarin. Karena itu, lanjut dia, saat terjadi permasalahan yang berkaitan dengan pemberitaan pers yang digunakan seharusnya ialah UU Pers. Terhadap hal-hal yang tidak diatur di dalam UU Pers, baru merujuk kepada ketentuan-ketentuan di dalam kitab undang-undang hukum perdata maupun pidana. Ia menambahkan UU Pers adalah ketentuan khusus yang mengatur tentang pelaksanaan kegiatan jurnalistik. Terkait berita OTT terhadap pejabat di Lampung Utara, Kabid Humas Polda Lampung Kombes Sulistyaningsih meralat informasi yang sebelumnya ia ungkapkan kepada wartawan. “Tidak ada OTT yang dilakukan Tim Saber Pungli. Setelah melakukan pengecekan ulang, tidak ada penangkapan terhadap Kepala Dinas PU Lampung Utara,” tegasnya. Ia menyatakan informasi awal yang diperolehnya masih dalam tahap pengumpulan bahan dan keterangan. “Namun, setelah dilakukan pendalaman dan dicek lagi ke Kasat Serse Polres Lampung Utara, ternyata tidak ada OTT.” (NV/N-2)
26
BIG CIRCLE
JUMAT, 14 JULI 2017
Berbinar Lihat Barang Bekas
FOTO-FOTO: DOK. BIG CIRCLE
PERKENALKAN PRODUK: Vania Santoso, Founder Heystartic (ketiga dari kanan) memperkenalkan produk Heystartic.
Dari Sampah
Jadi Berguna Berawal dari social project, Vania Santoso mengubah barang-barang tidak berguna seperti bungkus kopi dan sak semen menjadi barang bernilai. DENNY PARSAULIAN S
sendiri ialah kata imbuhan sebagai ajakan kepada masyarakat untuk berperilaku ramah lingkungan. Saat ini, Heystartic bekerja sama dengan ANG, lihat deh tas aku. Aku mau pamer. Jadi ini produk Pemerintah Kota Surabaya memberdayadalam negeri dan material- kan mantan PSK Gang Dolly agar memiliki nya dari bahan bekas. Ini pekerjaan positif. Berawal dari proyek sosial 2005, Vania terdari sak semen,” kata Amanda Zevannya, co-host Big Circle, kepada host Andy Noya. inspirasi untuk mendaur ulang sampah. BerKreatif dan inovatif merupakan karak- bagai formula limbah telah dicobanya. Kini, ter yang harus dimiliki setiap wirausaha. olahan terbesar jatuh pada sak semen. Ide awalnya sendiri, jelas Vania, berawal Banyak produk dengan kualitas bagus diproduksi dari bahan-bahan bekas, yang dari social project. “Awalnya dulu kan jadi sudah dianggap tidak berguna bagi keba- aktivis lingkungan. Terus ditunjuk jadi duta lingkungan hidup Indonesia dan dari nyakan orang. Di episode From Waste to Worth kali ini, situ mulai terpapar oleh isu-isu lingkungBig Circle yang tayang setiap Minggu pu- an lebih banyak lagi, khususnya masalah kul 19.30 WIB akan menghadirkan Vania manajemen sampah,” kisah Vania. Pada 2005, ia mendirikan klub lingkungSantoso (Founder Heystartic) dan Yudi Wahyono (Founder Yokz Industrial). Di seg- an dengan kakak, namanya Agnes Santoso. “Dari situ kami berusaha meningkatkan men inovasi aplikasi, narasumbernya kesadaran masyarakat untuk lebih ialah Haryanto Tanjo dan Grady sadar lingkungan. Pada waktu itu, Laksmono (Mokapos). ternyata isu lingkungan tidak seAndy dan Amanda juga akan marak sekarang,” ungkapnya. didampingi mentor William Karena itu, Vania dan Agnes pun Tanuwijaya (Founder Tokomencoba cara lain, yaitu dengan pedia) & Anggoro Eko Putro membuat beraneka produk. (Direktur Konsumer Bisnis “Pada saat ada kesempatan BNI), yang akan memberiexchange dan kompetisi di kan banyak insight kepada luar negeri, kami senang narasumber. banget karena produk kami sangat laris manis Berawal dari social di luar,” tambahnya. project Ternyata apa yang Tas dari sak semen terjadi di luar negeri yang dipamerkan Amanberbanding terbalik da merupakan produk dengan di Tanah Air. dari bisnis pengelolaan “Singkat cerita di 2012 sampah milik Vania lewat salah satu momenHeystartic. Vania mengenya pada waku saya lola sampah, khususnya terpilih menjadi one sak semen, menjadi barang young world ambasbernilai. sador di AS. Pada Heystartic merupakan akwaktu itu kami bawa ronim dari Stylish Art in Eco- Vania Santoso produk-produk juga preneurship, sedangkan ‘hey’ Founder Heystartic denny@mediaindonesia.com
“B
dan laku dengan harga yang tinggi. Pas pulang, saking euforianya, saking senangnya, kami langsung produksi barang daur ulang banyak banget, ternyata enggak ada yang terjual di Indonesia.” Saat itu, Vania dan kakaknya mulai berpikir mereka mesti membuat inovasi. “Apa sih produk daur ulang yang membuat orang bangga juga memakainya,” imbuh pemilik prestasi di Ecopreneurship Make a Difference dari Hong Kong 2011 itu. Saat ini, Vania lewat Heystartic ingin fokus di fesyen. Akan tetapi, ia ingin merambah ke barang lain. “Ada kap lampu juga. Ini salah satu pengembangan inovasi kita ke home decor termasuk vas bunga dan bunganya.” Selain tas, Heystartic membuat dompet, sepatu, sandal, dan produk fesyen lainnya. Saat ini, Heystartic mempekerjakan 11 karyawan. Sejak 2015 Heystartic telah merangkul 25 mantan PSK di Gang Dolly, Surabaya, untuk dilatih membuat produk seperti tas dan dompet. Dalam hal ini, Heystartic didukung Kecamatan Dolly dan Pemkot Surabaya. Sementara itu, pendapatan Heystartic saat ini sekitar Rp20 jutaan per bulan. Untuk promosi, Heystartic sangat gencar mengikuti pameran-pameran seperti Trade Expo Indonesia. Dari situ, Heystartic mendapat pembeli dari Belanda dan Australia. Para pembeli tersebut menjadi reseller Heystartic di luar negeri. Heystartic juga gencar memasarkan produk secara online seperti lewat Instagram dan e-commerce, di antaranya Qlapa, Kuka, Bobobobo.
Fashionable Produk Heystartic menghasilkan berbagai macam ecofashion dengan motif dan model yang beragam. Harganya yang berkisar puluhan hingga ratusan ribu rupiah tidak jadi masalah bagi pasar. “Unik soalnya. Enggak dibuat dari bahanbahan tas. Kayak kulit itu kan sudah biasa, ya. Ini kan dibuatnya dari bungkus kopi dari limbah rumah tangga, kertas. Fashionable banget,” kata salah seorang pembeli produk Heystartic. “Untuk anak muda, sesuai dengan harga kantong.” (H-3)
KREATIF dan inovatif. Demikian kata yang pantas disematkan kepada Yudi Wahyono. Yudi memanfaatkan barang-barang bekas untuk berbagai furnitur ruang di rumah barunya di Bogor, Jawa Barat. Pemanfaatan barang-barang bekas di rumah Yudi dipuji teman-teman yang berkunjung ke rumahnya. Mereka pun tertarik untuk memiliki furnitur yang sama. Yokz Industrial, demikian nama label yang dibuat Yudi untuk memproduksi furnitur bekas. Barang-barang yang diproduksi Yokz Industrial antara lain bangku, meja, lampu, jam dinding, minibar, dan ranjang. Ratusan juta rupiah setiap bulan diraup Yudi dari bisnis barang bekasnya ini. Yokz sendiri terdiri atas Yudi dan dua adiknya yang berperan sebagai quality control. Yokz juga memiliki lima pegawai tetap dan lima pekerja freelance pada saat pesanan sedang banyak. “Ini betul barang bekas, baik kayu, besinya, semuanya kecuali bohlam dan alat pendukung lainnya kami beli. Sekitar 10% banyaknya. Sekitar 90% ialah bekas,” jelas Yudi saat ditanya tentang furnitur di set Big Circle yang terbuat dari bahan apa saja. “Ini minibar terbuat dari sora sepeda motor. Di dalamnya juga ada gelas dari botol bekas. Ini aman karena sudah dihaluskan,” imbuhnya lagi.
“Jadi kalau Anda lihat botol-botol bekas, mata Anda langsung bersinar-sinar,” canda host Andy F Noya. Bisnis unik Yudi ini bermula saat dia pindah rumah. Saat pindah rumah, sekitar 60%-70% barang-barang (dalam rumah) dibuat sendiri oleh Yudi. “Saat kami undang orang bikin selamatan, teryata ada 120 orang yang datang dari pagi sampai malam. Mereka enggak notice tadinya, terus nanya ‘Ini beli di mana?’. Saya bilang bikin sendiri dan mereka kaget, terus minta dibikinin.” Selain mendesain rumah, kini Yokz mulai mendapat orderan untuk mendesain kafe dan coffee shop. Sebanyak 3-4 orderan dia kerjakan setiap bulan. Di masa yang akan datang, Yokz ingin fokus menggarap klien besar. Umumnya klien yang tinggal di apartemen dikutip dengan harga yang lebih mahal sebab butuh proses yang lebih lama untuk loading barang karena harus naik turun lift. Yudi pun mulai menggunakan media sosial untuk berpromosi. Yudi mempromosikan produknya melalui fanpage Facebook dan Instagram. Dalam waktu dekat, Yokz akan meluncurkan website untuk memperluas jalur pemasaran. (Yan/H-3)
Yudi Wahyono (kanan) memanfaatkan barang-barang bekas untuk berbagai furnitur.
Haryanto Tanjo (kedua dari kanan) dan Grady Laksmono (tengah) pembuat aplikasi Mokapos.
Mokapos untuk Majukan UMKM PARA pelaku UMKM saat ini tidak perlu lagi repot-repot untuk memantau barang dengan datang ke gudang terus bertanyatanya ke karyawan. Itu bisa dilakukan lewat aplikasi. Di segmen inovasi aplikasi, Big Circle menghadirkan Haryanto Tanjo dan Grady Laksmono yang membidani lahirnya aplikasi Mokapos. Aplikasi Moka ini merupakan aplikasi sistem kasir. Pemilik usaha dapat melakukan pengecekan terkait dengan pencatatan penjualan dan laporan stok usahanya secara real-time. Cara penggunaannya pun cukup mudah. Pemilik usaha hanya perlu mendaftarkan diri. Biaya berlangganannya Rp250 ribu per toko. Di aplikasi ini, pemilik usaha dapat mengirimkan setruk digital lewat pesan singkat ke pelanggan. Lewat itu, pemilik usaha juga mendapatkan data pelanggan. Kini sekitar 5.000 UKM yang berada di seluruh Indonesia telah menggunakan jasa aplikasi Mokapos. “Jadi saya dan Grady memulai ini pada 2014. Saat itu kami masih di Amerika. Pas lagi mau balik ke Indonesia, kami mau buat suatu start-up yang bisa making impact ke UMKM,” jelas Haryanto. “Kami melihat masih banyak UMKM yang menjalankan bisnis secara manual. Mereka tidak mempunyai
sistem sehingga memakan waktu setiap hari harus merekap hasil penjualan. Kasnya cocok enggak sih dengan hasil penjualan?” Menurut Haryanto, mereka berdua ingin memudahkan pengusaha UMKM menjalankan bisnis. “Tujuannya kami membantu pemilik usaha untuk mengembangkan bisnisnya lebih (besar) lagi. Jadi pemilik perusahaan enggak perlu lagi datang ke toko. Dia bisa dari mana saja dan fokus mengekspansi buka cabang baru dan melayani pelanggannya lebih baik lagi,” imbuh pemuda usia 28 tahun ini. UMKM saat ini mengontribusi 60% GDP Indonesia. “Jadi dengan membantu UMKM, kami membantu ekonomi di Indonesia.” Lewat aplikasi Mokapos, mereka juga bekerja sama dengan bank. Di dalam aplikasi ada fitur yang dikembangkan agar pengusaha UMKM bisa bertransaksi lewat kartu debit dan kredit. “Banyak UMKM tidak mendapatkan EDC. Lewat Mokapos mereka bisa mendapat EDC,” jelas Grady. Menurut Direktur Bisnis Konsumer BNI Anggoro Eko Cahyo, hal yang dikembangkan Mokapos ini sesuai dengan spirit BNI Digination. “Jadi BNI kepengin membangun awareness bahwa teknologi digital ini bukan hanya untuk hal-hal yang sophisticated, melainkan juga bisa membantu UMKM.“ (Yan/H-2)
OLAHRAGA
JUMAT, 14 JULI 2017
27
SEKILAS GELANGGANG
Antusiasme Sean di Sirkuit Silverstone PEMBALAP Indonesia Sean Gelael sangat antusias menghadapi balapan seri keenam Formula 2 yang akan berlangsung di Sirkuit Silverstone, Inggris, pada akhir pekan ini. Bagi Sean, Silverstone seperti rumahnya karena pembalap berusia 20 tahun itu cukup hafal dan menyukai karakter sirkuit legendaris tersebut. “Saya sangat menyukai karakter Sirkuit Silverstone. Bagi saya, Silverstone sangat spesial,” kata Sean, pembalap Pertamina Arden yang didukung Jagonya Ayam KFC Indonesia. Motivasi Sean bertambah kuat setelah pekan lalu meraih poin perdananya musim ini di Sirkuit Red Bull Ring Austria. Musim lalu Sean kurang beruntung dan belum berhasil mendapatkan poin. Namun, saat tampil di ajang World Series Renault pada 2015, Sean tampil impresif untuk mendulang poin. ”Membalap di Silverstone memang tidak mudah karena tantangannya cukup besar. Sirkuit ini termasuk lintasan balap yang cepat dan saya sangat menyukainya,” ujar Sean. Selain balapan F2, Silverstone merupakan sirkuit yang digunakan untuk dua ajang balapan terbesar di dunia, yakni Formula One (F1) dan Moto-GP. Spesialnya, Silverstone kerap kali menjadi batu sandungan bagi para pembalap karena kondisi cuaca yang sulit ditebak. (RO/Mln/R-2)
Rezqy Sumbang Perak di Kejuaraan AKF KARATEKA putri Rezqy Dinda Amalia harus puas mendapat perak pada kejuaraan karate tingkat Asia (AKF) di Astana, Kazakhstan, kemarin. Saat bermain di nomor kata cadet perorangan putri, Rezqy harus mengakui keunggulan karateka asal Jepang di final. “Rezqy kalah 0-5. Meski begitu, kami tetap bersyukur karena Rezqy Dinda merebut perak di ajang yang cukup bergengsi,” kata pelatih tim Indonesia Mursalim Badoo, kemarin. Keberhasilan Rezqy Dinda, kata Mursalim, diharapkan bisa semakin meningkatan motivasi para kareteka lain untuk merebut hasil maksimal. Apalagi para atlet yang diturunkan dalam kejuaran Asia ini merupakan karateka terbaik dengan berbagai pengalaman dan prestasi. “Untuk saat ini baru mempertandingkan nomor kata. Kami masih memiliki kesempatan untuk kembali meraih medali di AKF,” jelasnya. Pengurus Besar Federasi Olahraga Karate-do Indonesia (PB Forki) menurunkan sebanyak 11 atlet menghadapi kejuaraan karate tingkat Asia (AKF) 2017. (Ant/R-3)
Angkat Berat Siapkan 11 Lifter untuk APG KOMITE Paralimpiade Nasional (NPC) Indonesia mengaku telah menyiapkan 11 lifter dari cabang angkat berat untuk mengikuti ASEAN Para Games (APG) 2017 di Malaysia September mendatang. “Kami telah menyiapkan 11 atlet cabang olahraga angkat berat yang terdiri dari sembilan putri dan dua putra,” kata pelatih nasional angkat berat NPC Indonesia, Coni Ruswanto di Surakarta, Jawa Tengah, kemarin. Saat ini, lanjut Coni, persiapan mereka sudah sekitar 90% dan masuk sesi praperlombaan. Atlet putri angkat berat Indonesia diharapkan bisa menyumbang medali emas mengingat prestasi mereka yang sudah mendunia. “Kami angka berat APG tahun ini ditargetkan bisa merebut tujuh emas dan dua perak, sedangkan pada APG 2015 Singapura mampu merebut lima emas,” ujar Coni. Coni menjelaskan atlet NPC Indonesia yang berpeluang merebut emas Indonesia, antara lain, di bagian putri Ni Nengah Widiasih yang turun di kelas 45 kilogram. Atlet asal Bali itu meraih medali perunggu di ajang Paralympic Games Rio de Janiero 2016. (Ant/Mln/R-2)
AFP/TONY O’BRIEN
LEPASKAN SERVIS: Petenis Spanyol Garbine Muguruza melepaskan servis ke arah Magdalena Rybarikova (Slovakia) pada pertandingan semifinal putri Wimbledon, kemarin. Dalam laga itu
Muguruza menang 6-1, 6-1 dan melaju ke final.
Dua Langkah Menuju Sejarah Pelajaran dari kekalahan Andy Murray dan Rafael Nadal ialah tidak ada lawan mudah di turnamen sekelas grand slam. BUDI ERNANTO
budi_ernanto@mediaindonesia.com
R
OGER Federer hanya perlu dua kemenangan lagi untuk kembali membuat rekor dengan menjadi petenis yang paling banyak mengoleksi gelar Wimbledon. Petenis Swiss itu memang amat berpeluang untuk merebut gelar ke delapan di turnamen tersebut. Langkah dia semakin lempeng lantaran tiga saingan terberat, yakni Andy Murray, Novak Djokovic, dan Rafael Nadal, telah dulu angkat koper. Persoalannya pada Federer. Jika dilihat dari lawannya di
semifinal, yakni petenis Republik Ceko, Tomas Berdych, di atas kertas, Federer bisa melewatinya, apalagi jika performa Federer sepanjang tahun ini dilihat. Ditambah lagi, dari rekor pertemuan keduanya, petenis berusia 35 tahun itu tercatat telah memenangi 18 dari 24 pertemuan sebelumnya. Meski begitu, Federer tidak mau menganggap enteng lawan. Menurut dia, tidak ada lawan yang mudah di turnamen sekelas grand slam, apalagi ketika sudah di babakbabak akhir. “Tidak ada lawan yang mudah. Menjadi favorit atau tidak, bukan masalah. Mereka (para semifinalis) terkenal punya pukulan
hebat,” ujar Federer yang menghadapi Sam Querrey atau Marin Cilic di partai final. Menurut Federer, fokus utamanya kini ialah bukan memecahkan rekor, melainkan bagaimana bermain sebaik-baiknya. “Saya sudah bermain sangat baik tahun ini. Kini saya lebih percaya diri,” lanjut Federer yang juga berpeluang menjadi petenis tertua kedua yang menjadi juara Wimbledon setelah Ken Rosewall menjadi juara pada 1974 di usia ke-39. Di sisi lain, Berdych sadar betul posisinya sebagai underdog dalam laga nanti. Itu sebabnya dia berusaha mengoyak prediksi itu dan sekaligus merusak impian Federer. “Roger petenis terbesar sampai saat ini. Jadi sebuah tantangan hebat bagi saya bisa menghadapi dia lagi,” kata petenis berusia 31 tahun itu.
“Saya sudah bermain sangat baik tahun ini. Kini saya lebih percaya diri.” Roger Federer Petenis Swiss
Sementara itu, Marin Cilic mengaku tidak mau bernasib sama seperti Andy Murray. Itu sebabnya ia tidak akan terbuai dengan rekor kemenangannya atas Querrey. “Saya pernah menghadapi dia selama 5 jam 31 menit,” kata Cilic yang sementara unggul 4-0 atas Querrey.
Final kedua Di bagian putri, petenis Spanyol yang juga unggulan ke-14 berhasil
merebut tiket ke final Wimbledon kedua dalam tiga tahun terakhir. Kesuksesan petenis kelahiran Caracas, Venezuela, 23 tahun silam itu, setelah di semifinal mengalahkan petenis Slovakia, Magdalena Rybarikova 6-1, 6-1, dalam waktu hanya 64 menit di Lapangan Tengah. “Saya bermain sangat baik dan sangat percaya diri. Dengan begitu saya bisa menguasai keadaan,” ujar Muguruza yang harus mengakui keunggulan Serena Williams di final Wimbledon 2015. “Saya akan menikmati kemenangan ini dulu. Setelah itu, baru final. Tentu saja menjadi juara grand slam menjadi impian terbesar para petenis,” lanjut dia. Di final, Muguruza akan menghadapi Venus Williams yang menang 6-4, 6-2 atas Johanna Konta. (AFP/ AP/R-3)
Bonus Owi/Butet Diharapkan Jadi Katalisator PASANGAN ganda campuran Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir kembali mendapat bonus. Kali ini mereka mendapat bonus senilai Rp500 juta atas keberhasilan menjadi juara BCA Indonesia Open Superseries Premier 2017 pada Juni lalu. Bonus tersebut terdiri atas uang senilai Rp400 juta dari Djarum Foundation dan voucer belanja dari Blibli.com sebesar Rp100 juta. “Penghargaan itu merupakan bentuk apresiasi kami untuk menjaga prestasi bulu tangkis Indonesia secara berkesinambungan. Diharapkan, apresiasi itu dapat menjadi motivasi bagi Tontowi/ Liliyana dan juga atlet lainnya,” kata Program Director Bakti Olahraga Djarum Foundation Yoppy Rosimin di Jakarta, kemarin. Menurut Yoppy, hadiah yang didapat kedua atlet yang akrab
disapa Owi/Butet itu merupakan pembuktian kemampuan untuk mencapai target yang juga ditetapkan Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia. Catatan itu juga seolah mematahkan kutukan bahwa Owi/Butet tidak mampu menjadi juara di kandang. Senior Vice President Marketing Blibli.com I Gusti Ayu Fadjar berharap pencapaian Owi/Butet dapat menginspirasi para pebulu tangkis muda untuk bisa meraih prestasi. “Kerja keras serta kemenangan Owi/Butet sangat membanggakan internal perusahaan dan konsumen,” kata dia. Bagi Owi/Butet yang juga merupakan juara di Olimpiade Rio 2016, pencapaian gemilang di Indonesia Open itu menghapus rasa penasaran mereka yang ingin sekali mencicipi gelar di rumah sendiri. Hal itu terutama bagi Butet yang ingin sekali bisa mendapat gelar
juara bersama pasangannya itu. “Sebelum tunamen bergulir, saya pernah bilang, masak sih kita enggak bisa juara di negara sendiri. Makanya kami benarbenar termotivasi untuk bisa menghapus rekor buruk itu. Kami bersyukur dapat dukungan dari masyarakat. Kami akhirnya bisa menjadi juara dan itu berkat dukungan semua suporter dan klub,” kata Butet. Di sisi lain, Djar u m Fo u n d at i o n akan melanjutkan lagi ajang Audisi Umum Beasiswa Bulu Tangkis 2017 setelah sempat vakum sebulan saat Ramadan. Pascaaudisi di Pekanbaru, Riau; Banjarmasin, Kalimantan Selatan; dan Manado, Sulawesi Utara; akan ada lima kota lagi yang akan
disambangi Djarum Foundation. Jadwal yang paling dekat ialah pada 22-24 Juli di Cirebon, Jawa Barat, dan Surakarta, Jawa Tengah. Audisi di Cirebon b a k a l berlangsung di GOR
Bima dan di GOR RM Said di Surakarta. Manajer Tim PB Djarum Fung Permadi mengatakan kedua kota itu dipilih karena pernah melahirkan beberapa juara dunia. (Beo/ R-3)
Liliyana Natsir - Tontowi Ahmad
ANTARA
Inasgoc Diminta Transparan dalam Anggaran
DOK ILUNI-UI
LOMBA MARATON: (Dari kiri) Race Director BNI UI Half Marathon 2017
Yosef Ari Supermadi, Ketua Panitia UI Half Marathon Jafar, Sekjen Iluni UI Andre Rahardian, dan AVP Bank BNI Gatot Surjatmodjo menyampaikan keterangan pers pelaksanaan lomba lari BNI UI Half Marathon 2017 di Jakarta, kemarin. Lomba maraton 5 km, 10 km, dan 21 km itu akan digelar di kompleks Kampus UI Depok pada Minggu (16/7).
KOMISI X DPR meminta Panitia Penyelenggara Asian Games (Inasgoc) 2018 harus siap mempertanggungjawabkan anggaran persiapan pelaksanaan tuan rumah pesta olahraga negara-negara Asia tersebut. Untuk itu, DPR akan terus memberikan pengawasan. “Kami mengoptimalkan fungsi pengawasan kami selain dukungan persetujuan anggaran bagi Panitia Penyelenggara Asian Games. Pengawasan itu demi kesuksesan administrasi selain kesuksesan penyelenggaraan,” kata Ketua Komisi X DPR Teuku Riefky Harsya selepas Rapat Dengar Pendapat dengan Inasgoc, Satlak Prima, dan Komite Olimpiade Indonesia (KOI), dan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) di Jakarta, kemarin.
Komisi X, lanjut Riefky, meminta Inasgoc untuk transparan dan bertanggung jawab terhadap anggaran yang diusulkan melalui anggaran negara sehingga tujuan efisiensi anggaran dapat tercapai. “Sebelumnya, kepanitiaan Inasgoc akan dirampingkan. Ternyata, jumlah panitia malah hampir dua kali lipat. Kami juga meminta komitmen terkait anggaran negara yang mencapai triliunan rupiah karena pada 2015 ada kasus sosialisasi Asian Games, padahal anggaran saat itu hanya puluhan miliar rupiah,” kata Riefky lagi. Selain meminta akuntabilitas anggaran penyelenggaraan Asian Games, Komisi X DPR juga meminta kesejahteraan atlet dan pelatih, terutama terkait dengan honor dan
bonus para atlet. Dalam Rapat Dengar Pendapat di Komisi X DPR RI itu, Inasgoc meminta persetujuan terkait dengan anggaran persiapan pelaksanaan Asian Games 2018 tahap kedua pada 2017 sebesar Rp1.742.673.206.462. Anggaran tahap kedua 2017 itu telah diajukan Inasgoc kepada Menpora pada 17 Mei lalu. Anggaran lebih dari Rp1,7 triliun itu merupakan bagian dari total kebutuhan anggaran Rp4,946 triliun. Sebelumnya, Inasgoc telah menerima anggaran Rp500 miliar dari APBN 2017 untuk persiapan penyelenggaraan Asian Games 2018. Sebelumnya, Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) meminta penambahan anggaran penyelenggaraan Asian Games
2018 dalam Rencana Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara Perubahan (RAPBN-P) 2017 sebesar Rp1,5 triliun. Menpora mengatakan Inasgoc semula mengajukan tambahan anggaran sebesar Rp1,8 triliun. Namun, Menteri Keuangan dan hasil rapat terbatas kabinet pada 7 Juni lalu memutuskan penambahan anggaran penyelenggaraan Asian Games pada 2017 sebesar Rp1,5 triliun. Anggaran tambahan Rp1,5 triliun itu antara lain akan dipakai untuk kegiatan kesekretariatan Inasgoc, penyelenggaraan kejuaraan uji coba Asian Games 2018, kegiatan hubungan masyarakat dan media, persiapan konsep pembukaan dan penutupan, dan pengelolaan SDM. (Ant/Beo/R-3)
JUMAT, 14 JULI 2017
SEPAK BOLA
CUSTOMER SERVICE:
(021) 5821303
PEMASANGAN IKLAN:
(021) 5812113 / 5801480
HALAMAN 28
Langkah Timnas U-16 Terhenti HARAPAN timnas U-16 meraih prestasi di Piala AFF U-15 2017 harus kandas. Tim besutan Fakhri Husaini tersebut dipastikan tereliminasi di penyisihan grup setelah menelan kekelahan kedua. Menghadapi Australia dalam lanjutan penyisihan Grup A di IPE Chonburi Campus Stadium, Thailand, kemarin malam, Indonesia menyerah 3-7. Kekalahan tersebut membuat Indonesia baru mengumpulkan satu poin dari tiga laga. Sebelumnya, Indonesia bermain 2-2 dengan Myanmar dan kalah 1-2 dari Thailand. Meskipun kalah dan tersingkir, Fakhri tetap mengapresiasi kinerja timnya. Menurutnya, para pemain telah bekerja keras hingga saat ini. “Taktik kita untuk mencuri poin dan gol di awal pertandingan cukup berhasil, tetapi tidak diimbangi dengan kekompakan sehingga tim mengalami kesulitan dalam bertahan. Para pemain tengah tidak tampil baik. Pemain belakang juga saya kira kurang maksimal. Baiknya kinerja lini depan tidak diimbangi dengan pemain belakang kami,” ujar Fakhri.
AFP/WILLIAM WEST
HADANG BOLA: Kiper Sydney FC Andrew Redmayne (kiri) menghadang bola tendangan pemain Arsenal Joe Willock’s (kanan) dalam laga persahabatan di ANZ Stadium, Sydney, Australia, kemarin. Arsenal menang 2-0 melalui gol Per Mertesacker dan Alexandre Lacazette.
Awal Menjanjikan Lacazette Perburuan pemain terus dilakukan klub-klub besar Eropa. Kesalahan menentukan pemain pilihan bisa mendatangkan kerugian besar bagi klub. NURUL FADILLAH
fadillah@mediaindonesia.com
T
IDAK percuma Arsenal mengeluarkan dana 52,5 juta pound (sekitar Rp903 miliar) untuk memboyong Alexandre Lacazette dari Lyon. Striker timnas Prancis tersebut tidak perlu waktu lama untuk membuktikan dirinya pantas menjadi pemain termahal di Arsenal. Dalam debut bersama the Gunners, pemain berusia 26 tahun itu tampil mengesankan. Kala menghadapi juara Australia, Sydney FC, dalam laga uji coba di ANZ Stadium, Sydney, kemarin, Lacazette
mencetak satu gol 7 menit menjelang laga usai untuk membawa Arsenal menang 2-0. Satu gol lain Arsenal dicetak Per Mertesacker pada menit ke-4. Walau hanya mencetak satu gol, Lacazette patut diacungi jempol. Apalagi, ia baru dimainkan pelatih Arsenal, Arsene Wenger, di menit ke-68 untuk menggantikan Danny Welbeck. “Sangat penting baginya bisa menjalankan tugas yang harus diembanntya. Sebagai seorang striker, Anda diharapkan untuk mencetak gol. Karena itu ia (Lacazette) terlihat sangat gembira,” ujar Wenger seusai laga. Secara keseluruhan, Wenger
Real Madrid pada 2013. Arsenal dijadwalkan kembali melakoni laga pramusim di Australia untuk menghadapi Western Sydney Wanderers, akhir pekan ini. Setelah itu, Oezil dan kawankawan akan bertolak ke Tiongkok untuk melanjutkan persiapan pramusim.
menilai para pemainnya tampil cukup bagus. Ia juga memuji penampilan pemain muda Arsenal yang mampu menunjukkan kualitas mereka. “Semua pemain muda tampil bagus. Reiss Nelson dan Joe Willock tampil sangat tangguh. Mereka masih sangat muda, baru 18 tahun. Penampilan mereka sangat menjanjikan,” katanya. Di sisi lain, Mezut Oezil menyatakan keinginan untuk tetap bertahan di Arsenal. Gelandang asal Jerman itu menyatakan akan segera menandatangani perpanjangan kontrak dengan klub yang bermarkas di London itu. “Pilihan utama saya tetap bertahan di Arsenal yang merupakan klub besar. Saya merasa nyaman di sini. Saat kembali ke London setelah persiapan pramusim, kami akan membicarakan hal itu,” ujar pemain yang dibeli Arsenal dari
Dapatkan Bakayoko Setelah gagal bersaing dengan Manchester United dalam memburu Romelu Lukaku, Chelsea akhirnya sukses mendatangkan Tiemoue Bakayoko. Gelandang timnas Prancis berusia 22 tahun itu didapat Chelsea dari Monaco dengan harga 39,7 juta pound atau sekitar Rp700 miliar. Bakayoko, yang pemain kunci sukses Monaco, meraih gelar juara Liga Prancis dan lolos hingga ke semifinal Liga Champions musim lalu, merupakan pemain ketiga
yang didatangkan Chelsea di bursa transfer awal musim ini. Sebelumnya, the Blues telah mendatangkan kiper Argentina Willy Caballero dari Manchester City dan bek Jerman Antonio Rudiger dari AS Roma. Bakayoko diyakini tidak akan menjadi pemain terakhir yang didatangkan Chelsea di awal musim kompetisi. Pelatih Antonio Conte yang sukses membawa Chelsea meraih gelar Liga Primer musim lalu masih mengincar beberapa pemain untuk memperkuat skuat besutannya. Bek kiri Brasil yang kini membela Juventus Alex Sandro serta striker Real Madrid Alvaro Morata masuk daftar pemain incaran pelatih berusia 47 tahun tersebut. Morata diincar Conte untuk mengisi lini depan demi menggantikan Diego Costa yang disebut kembali ke klub lama, Atletico Madrid. (AFP/R-2)
Di awal pertandingan, Indonesia sepertinya akan meraih hasil positif dengan unggul dua gol lebih dulu. Di awal pertandingan, Indonesia sepertinya akan meraih hasil positif. Hanya butuh 8 menit, Indonesia sudah mampu mencetak dua gol melalui Amiruddin Bagus Kahfi. Namun, setelah itu, Australia mampu membalikkan keadaaan dengan mencetak enam gol melalui Trent Ostler menit ke-9, Noah Vinko Botic (10’, 30’), Lachlan James (12’), Birkan Kirdar (35’), dan Ryan Teague (56’). Indonesia mampu memperkecil ketinggalan menjadi 3-6 setelah Bagus mencetak gol ketiganya menit ke-63. Namun, gol tersebut tetap tak mampu mengatasi ketertinggalan. Australia justru semakin unggul lewat tendangan Stephan Christopher di menit 65. “Kami kalah dan itu yang membuat saya dan teman-teman sedih. Meski begitu, saya bisa mencetak tiga gol, tetapi belum dapat membantu tim membawa kemenangan. Saya dan teman-teman berjanji akan tetap memberikan permainan terbaik kami di sisa pertandingan nanti,” ujar Bagus. Selanjutnya, Indonesia akan menghadapi Laos pada Sabtu (15/7) dan Singapura pada Senin (17/7) mendatang. Namun, walaupun mampu menyapu bersih kemenangan di dua laga tersebut, tim ‘Garuda Muda’ dipastikan tersingkir dan gagal melangkah ke babak selanjutnya. (Rul/R-2)
Amerika Jaga Asa ke Delapan Besar AMERIKA Serikat membuka peluang lolos ke delapan besar Piala Emas 2017 setelah meraih kemenangan 3-2 atas Martinik di Stadion Raymond James, Tampa, Florida dalam laga kedua Grup B kemarin. Jordan Morris menjadi pahlawan the Yanks, julukan timnas Amerika, dengan dua gol yang dibuatnya. Kemenangan tersebut membuat Amerika untuk sementara memimpin Grup B dengan poin 4 setelah di laga pertama ditahan Panama. Di laga terakhir penyisihan grup, Amerika, akan ditantang Nikaragua.
“Saya pikir kami bermain bagus malam ini. Namun, kami melakukan kesalahan sehingga membuat permainan menjadi lebih sulit dengan memberikan kesempatan kepada lawan,” ujar pelatih Amerika Serikat, Bruce Arena. Dalam menghadapi tim dari Kepulauan Karibia tersebut, Amerika Serikat sepertinya akan dengan mudah memenangi pertandingan. Unggul dalam kualitas pemain, Amerika memimpin dua gol lebih dulu melalui Omar Gonzales menit ke 54 dan Morris (64). Namun, di luar dugaan, Martinik yang di laga pertama menun-
dukkan Nikaragua 2-0, mampu menyamakan kedudukan. Kevin Parsemain, yang mencetak satu gol ke gawang Nikaragua, mampu dua kali menjebol gawang Amerika menit ke-66 dan 76. Beruntung, Morris kembali membawa tuan rumah unggul dengan golnya di menit ke-77 dengan memanfaatkan umpan Gyasi Zardes. “Jelas kami telah mempersulit diri kami sendiri. Kami seharusnya bisa tampil lebih baik. Bagian yang mengecewakan ialah kami membiarkan lawan mencetak dua gol,” ujar Gonzalez. Di laga lainnya, Panama juga
menjaga asa untuk lolos. Saat menghadapi Nikaragua, Panama juga meraih kemenangan tipis dengan skor 2-1 atas Nikaragua. Hasil itu membuat Panama membayangi Amerika di posisi dua dengan poin empat, namun kalah selisih gol. Bermain tanpa gol di babak pertama, Panama sempat tertinggal lebih dulu melalui gol Carlos Chavarria menit ke-49. Namun, hanya berselang 1 menit, Panama mampu menyamakan kedudukan melalui Ismael Diaz. Panama memastikan kemenangan melalui gol Gabriel Torres menit ke-57. (AFP/Rul/R-2)
AFP/GREGG NEWTON
LEPASKAN TENDANGAN: Pemain Amerika Serikat (AS) Juan Agudelko (tengah) melepaskan tendangan meski dihadang pemain Martinik dalam penyisihan Grup B Piala Emas 2017 di Florida, AS, kemarin. AS menang 3-2 dan menjaga peluang lolos.
KISI-KISI
Kapal Pesiar Bermasalah
Dukung Kompetisi Usia Dini
Kontrak Baru, Gaya Baru
MASA liburan Cristiano Ronaldo bersama keluarganya di Kepulauan Balearic terganggu. Bintang Real Madrid tersebut harus berurusan dengan otoritas bea cukai Spanyol terkait kapal pesiar yang ia gunakan untuk berlibur. Menurut sebuah media di Spanyol, beberapa agen bea cukai berseragam naik ke kapal dan mencoba mendoDOK TWITTER kumentasikan beberapa gambar. Juru bicara Badan Perpajakan Spanyol pun mengonfirmasi bahwa tindakan mereka tersebut hanya pemeriksaan rutin. “Ini merupakan bagian dari pemeriksaan rutin terhadap kapal yang dilakukan setiap musim panas di berbagai wilayah di Spanyol termasuk di Kepulauan Balearic. Ini tidak akan memengaruhi si pengguna kapal, tetapi akan berurusan langsung kepada pemiliknya atau perusahaan penyewa kapal jika memang kapal ini disewakan,” ujar pejabat tersebut. (Thesun/Rul/R-2)
GELANDANG Arema FC, Adam Alis, menilai kompetisi usia dini yang berjenjang sangat penting untuk mencari bibit-bibit muda. Kompetisi berjenjang di usia dini dinilai bisa menjadi saringan untuk mencari pemain-pemain terbaik. “Permasalahan Indonesia itu dari segi pembinaan. Di Thailand, kompetisi usia dini berlangsung bagus dan DOK TWITTER berjenjang, sedangkan di Indonesia justru banyak di tingkat senior. Karena itu, perlu juga diperbanyak kompetisikompetisi pemain muda,” ujar Adam di sela-sela acara undian grup Final Nasional Aqua Danone Nations Cup (AQUADNC) 2017 di Jakarta kemarin. Karena itu, Adam sangat mendukung adanya turnamen seperti AQUADNC tersebut. Pasalnya, melalui festival sepak bola usia dini tersebut para pemainpemain muda Indonesia dapat mewujudkan mimpi-mimpi mereka menjadi pemain bola profesional seperti dirinya. (Rul/R-2)
ADA yang baru dalam penampilan Antoine Griezmann saat ini. Pemain depan Prancis itu kembali bergabung dengan skuat Atletico Madrid setelah libur musim kompetisi dengan model rambut baru. Dalam foto-foto yang beredar, striker berusia 26 tahun tersebut tidak lagi berambut cepak. Griezmann kini memiliki model rambut DOK TWITTER gondrong yang dicat dengan warna keemasan alias pirang. Penampilan baru Griezmann tak urung membuat rekan-rekannya terkejut. Griezmann sebelumnya dikabarkan akan hengkang ke Manchester United. Namun di saat-saat akhir, pemain yang musim lalu mengemas total 36 gol tersebut memutuskan bertahan di Atletico. Ia memutuskan menerima tawaran perpanjangan kontrak yang disodorkan Atletico kepadanya. (Dailymail/Rul/R-2)