Media indonesia 14 11 2017 14112017101838

Page 1

SELASA, 14 11 2017 NO. 13293/ TAHUN KE-48 28 HALAMAN Rp4.000/eks

(di luar P. Jawa + ongkos kirim)

Rp89.000/bulan

INDONESIA MEMILIH

(di luar P. Jawa + ongkos kirim) E-mail: cs@mediaindonesia.com

www.mediaindonesia.com

Halaman 3

Hotline:

0811 123 7979 Customer Service:

(021) 5821303 Pemasangan Iklan:

J U J U R

(021) 5812113 & 5801480

B E R S U A R A

Masyarakat puas karena melihat dengan mata kepala sendiri pembangunan infrastruktur yang gencar dilakukan saat ini.”

Digitalisasi Jangan Ciptakan Pengangguran

Panggil Paksa Novanto Langkah Akhir

Polisi Tangkap Wakil Ketua DPRD Bali

Era digitalisasi yang mulai menyentuh sendi-sendi kehidupan, khususnya kesempatan kerja, tidak lepas dari pengamatan Bappenas.

KPK disarankan melakukan pemanggilan kepada Ketua DPR Setya Novanto secara persuasif terlebih dahulu dengan alasan apa pun.

Kepolisian akhirnya berhasil menangkap Wakil Ketua DPRD Bali Jro Gede Komang Swastika setelah buron dalam kasus narkoba.

Editorial | Hlm 2

Selekta | Hlm 2

Korupsi KTP-E | Hlm 5

Regional | Hlm 12

Harian Umum Media Indonesia

@mediaindonesia

@mediaindonesia

Media Indonesia

“Menjadi pejabat bukan untuk dirinya atau mencari kekayaan, tugasnya cuma melayani rakyat.” Zulkifli Hasan Ketua MPR Tipikor| Hlm 6 SENO

ASEAN Lawan Terorisme Indonesia menekankan pentingnya mengatasi krisis kemanusiaan agar tidak berkembang menjadi bibit radikalisme. RUDY POLYCARPUS

rudy@mediaindonesia.com dari Manila, Filipina

K

AP/FARZAD MENATI/TASNIM NEWS AGENCY

RATAPI KORBAN GEMPA: Warga meratapi kerabat mereka yang tewas akibat gempa berkeluatan 7,3 pada skala Richter yang mengguncang kawasan Sarpol-eZahab, Iran, kemarin. Gempa yang melanda perbatasan Irak-Iran tersebut menewaskan lebih dari 330 orang dan menyebabkan sekitar 3.950 lainnya terluka.

BENCANA ALAM

Ratusan Tewas lantaran Gempa di Irak-Iran GEMPA berkekuatan 7,3 pada skala Richter melanda wilayah di perbatasan Irak-Iran, Minggu (12/11), dan menewaskan lebih dari 330 orang serta mengakibatkan sekitar 3.950 terluka. Pihak berwenang melaporkan warga di kedua negara panik ketika gempa hebat mengguncang pada malam hari waktu setempat. Mereka berhamburan dari rumah dan gedung-gedung untuk menyelamatkan diri. Gempa berpusat 31 km di luar Kota Halabja, Irak timur, pada kedalaman 23,2 km. Kerusakan paling parah akibat gempa tersebut terjadi di Kota Sarpol-e-Zahab di Provinsi Kermanshah, bagian barat Iran. Kokab Fard, 49, ibu rumah tangga di Sarpol-e-Zahab, mengatakan dia melarikan diri dari apartemennya dengan tangan hampa. “Segera setelah saya berhasil keluar, bangunan itu roboh. Saya tidak punya akses ke barang-barang saya,” ucapnya.

Hanura Resmi Pecat Miryam

EKONOMI GLOBAL

Reza Mohammadi, 51, mengatakan dia dan keluarganya berlari ke gang saat gempa pertama. “Saya mencoba kembali untuk mengambil barang, tapi benar-benar runtuh pada gelombang kedua.” Pemimpin tertinggi Iran Ayatullah Ali Khamenei meminta regu penyelamat dan seluruh instansi pemerintah melakukan semua yang bisa dilakukan untuk membantu korban gempa. Kantor berita semiresmi ILNA memberitakan setidaknya 14 provinsi di Iran terkena dampak gempa. Di Irak, PM Haider al-Abadi mengeluarkan perintah kepada tim pertahanan sipil negara dan institusi terkait untuk total membantu korban. Gempa bisa dirasakan di seluruh Irak, mengguncang gedung dan rumah dari Irbil hingga Baghdad. Orang-orang berhamburan ke jalanan ibu kota untuk menghindari reruntuhan. Sebagai bentuk simpati, Turki langsung mengi-

rimkan bantuan ke Irak utara. Wakil Presiden Red Crescent Turki Kerem Kinik mengatakan sebanyak 33 truk diberangkatkan ke Sulaimaniyah membawa 3.000 tenda dan pemanas, 10.000 tempat tidur, selimut, serta makanan. Kedubes RI di Teheran, Iran, mengimbau sekitar 350 WNI yang berada di negara itu untuk waspada akan gempa susulan. Menurut Kedubes, belum ada laporan adanya WNI yang menjadi korban bencana tersebut. Iran berada di banyak jalur patahan utama dan rentan terhadap gempa. Pada 2003, gempa 6,6 SR meratakan kota bersejarah Bam dan menewaskan 26 ribu orang. Gempa terbesar terakhir terjadi di Iran pada Agustus 2012 dengan korban lebih dari 300 orang tewas. (AP/Arv/X-8) Pencarian Korban ... | Hlm 15

Setelah divonis Pengadilan Tipikor Jakarta dengan hukuman 5 tahun penjara dan denda Rp200 juta subsider 3 bulan kurungan, Miryam S Haryani langsung dipecat Partai Hanura.

Tipikor | Hlm 6

SELA

P E N YA N D E R A A N WA R G A PA P U A

Gereja Unik

Polri Siapkan Langkah Tegas

ADA beberapa gereja di dunia yang unik. Satu di antaranya ialah Osuarium Sedlec di Kutna Hora, Rep Ceko, yang disebut Gereja Tulang Belulang. Terdapat 40 DUTA ribu-70 ribu tengkorak manusia yang menghiasi interiornya. Dari abad ke-15, begitu banyak orang ingin dikuburkan di permakaman gereja itu sehingga tidak ada cukup ruang bagi jenazah baru. Akhirnya, tulang dari jenazah digunakan sebagai dekorasi gereja. Gereja unik lainnya ialah Basilika Our Lady of Peace of Yamoussoukro di Pantai Gading. Gereja itu dianggap sebagai yang terbesar di dunia dengan luas 30 ribu meter persegi dan bisa menampung 18 ribu jemaat. Masih di daratan Eropa, arsitektur Gereja Sagrada Familia di Barcelona, Spanyol, sangat mengesankan. Meski sudah dimulai 1882, pembangunannya hingga kini belum selesai. Arsitek Antoni Gaudi ditabrak trem dan meninggal pada 1926 sebelum menyelesaikan bangunan. Konstruksi berlanjut dan sepertinya bakal selesai pada 2026. (Deutsche Welle/Hym/X-10)

KAPOLRI Jenderal Tito Karnavian menyatakan takkan senjata dan menyerahkan diri. Maklumat itu dikeluarkan pada Minggu (12/11) Polri bersama TNI masih terus melakukan pendekatan persuasif terhadap kelompok kriminal dan disebarluaskan ke wilayah Tembagapura, bersenjata (KKB) untuk mengakhiri penyanderaan me liputi Kampung Utikini, Kembeli, Banti, sekitar 1.300 warga Kampung Banti dan Kimberly, Obi tawak, Arwanop, dan Kampung Singa. “Tu ju annya agar masyarakat Distrik Tembagapura, Kabupaten tahu dan KKB tidak melakukan Mimika, Provinsi Papua. Upaya tindakan melanggar hukum,” damai itu dilakukan dengan meujar Kabid Humas Polda Papua libatkan tokoh masyarakat, adat, Kombes AM Kamal, kemarin. dan pendeta setempat. Diperkirakan, KKB yang mengiNamun, tegas Tito, jika upaya solasi warga di dua kampung itu luwes tersebut menemui jalan terdiri atas 100 orang. Mereka buntu, pihaknya dengan dibantu membawa sekitar 30 senjata api TNI akan mengambil langkah serta sejumlah senjata tradisional, tegas pe negakan hukum. Kini di antaranya panah. Jarak antara ada 200 personel satgas gabungMI/M IRFAN Kimberly dan Banti mencapai 250 an Polri-TNI yang menangani meter. Jarak dengan Polsek Temkasus ini. Jenderal Tito Karnavian bagapura sekitar 400 meter. “Saya sudah berdiskusi dengan Kapolri Warga yang disandera terdiri Bapak Panglima TNI (Jenderal Gatot Nurmantyo). Jika langkah persuasif tidak atas warga asli Banti dan Kimberly serta warga bisa, tidak ada titik temu, deadlock, kita tidak non-Papua yang berprofesi sebagai pendulang dan ada cara lain, negara akan melakukan tindakan pengumpul emas hasil dulangan masyarakat. Sementara itu, bantuan pangan Pemkab Mimika dalam rangka menegakkan kembali ketertiban, keamanan, dan penegakan hukum,” tegas Kapolri untuk para sandera belum terserap semua. KKB masih membatasi warga keluar kampung mereka. di Kantor Polda Maluku, kemarin. Dalam rangka upaya persuasif itu, Kapolda “Yang diberi akses keluar kampung hanya ibuPapua Irjen Boy Rafli Amar telah mengeluarkan ibu,” ujar Kadivhumas Polri Irjen Setyo Wasisto maklumat yang isinya meminta KKB segera mele- di Mabes Polri. (HJ/Sru/MC/Ant/X-5)

TT Ke-31 ASEAN yang berlangsung di Manila, Filipina, menyoroti soal terorisme, radikalisme, dan ekstremisme karena berkaitan dengan keamanan di kawasan Asia Tenggara. Presiden Filipina Rodrigo Duterte dalam pidato pembukaan KTT yang berlangsung di Philippines International Convention Center Manila, kemarin, menyeru kepada pemimpin negara-negara ASEAN dan mitra untuk bertindak sungguh-sungguh melawan terorisme yang mengancam perdamaian dan stabilitas di kawasan Asia Tenggara. “Terorisme dan ekstremisme membahayakan perdamaian, stabilitas, dan keamanan kawasan. Pembajakan dan perampokan mengganggu stabilitas pertumbuhan maupun perdagangan regional dan global,” kata Duterte. Ia memaparkan pendudukan Kota Marawi selama lima bulan oleh kelompok teroris yang terinspirasi IS dan berusaha merebut kota berpenduduk mayoritas muslim itu. Kelompok teroris berupaya membangun sebuah kubu di Filipina dan di kawasan Asia Tenggara. Setelah pengeboman tanpa henti oleh tentara Filipina, pendudukan Marawi oleh kelompok teroris berakhir pada 23 Oktober. Namun, hal itu mengakibatkan sekitar 1.000 orang tewas, kebanyakan teroris dan ratusan ribu warga mengungsi. Aksi terorisme di Marawi itu, lanjut Duterte, telah menjadikan pusat kepercayaan Islam di Minda nao itu tinggal reruntuhan. “Kami sekarang dalam proses membantu masyarakat (Marawi) untuk bangkit dan meraih kembali kehidupan mereka.”

Krisis kemanusiaan Presiden RI Joko Widodo di rapat pleno KTT juga mengingatkan pentingnya ASEAN menuntaskan krisis kemanusiaan untuk menjaga stabilitas keamanan dan men-

cegah munculnya radikalisme. Jokowi mengajak negara-negara ASEAN tidak berdiam diri terhadap krisis kemanusiaan yang menimpa pengungsi Rohingya. “Kita semua prihatin dengan krisis kemanusiaan di Rakhine State dan juga paham akan kompleksitas masalah di sana. Namun, kita juga tidak dapat berdiam diri. Kita harus bergerak bersama. Myanmar tidak boleh tinggal (diam). ASEAN juga tidak boleh tinggal diam,” ujar Jokowi. Jokowi menambahkan, pengungsi Rohingnya tidak lagi menjadi keprihatinan kawasan, tetapi juga dunia. “ASEAN harus bisa memberikan solusi konkret krisis Rakhine. Kita harus buktikan kemampuan kita kepada dunia. Indonesia telah menyalurkan ban tuan kemanusiaan kepada pengungsi Rohingya.” Indonesia mengkritisi beberapa butir pernyataan Penasihat Myanmar Aung San Suu Kyi dalam pidatonya yang bertajuk Report to the People, yaitu repatriation and humanitarian assistance, resettlement and rehabilitation, dan development and durable peace segera diimplementasikan. “Indonesia berharap pembicaraan antara Bangladesh dan Myan mar mengenai repatriasi segera diselesaikan dan diimplementasikan,” ungkap Jokowi. Akan tetapi, rancangan pernyataan di KTT ASEAN kali ini tidak menyinggung eksodus warga muslim Rohingya dari Negara Bagian Rakhine tersebut. Salah satu paragraf komunike hanya menyebutkan pentingnya bantuan kemanusiaan bagi korban bencana alam di Vietnam dan korban pertempuran kelompok militan di Filipina serta komunitas yang terdampak di Negara Bagian Rakhine. Karena prinsip ASEAN yang tidak saling campur tangan urusan dalam negeri setiap negara, masalah Rohingya pun terpinggirkan. Hari ini, Presiden Jokowi dijadwalkan mengikuti lanjutan KTT ASEAN dengan 10 kegiatan. (Ant/ X-3) Vietnam-Tiongkok ...| Hlm 14

AFP/POOL/ROMEO RANOCO

BERBINCANG DENGAN KOLEGA: Presiden Joko Widodo berbincang

dengan Sultan Brunei Darussalam Hassanal Bolkiah (kiri), Perdana Menteri Laos Thongloun Sisoulith (kanan), dan Perdana Menteri Kamboja Hun Sen di sela-sela KTT Ke-20 ASEAN di Manila, Filipina, kemarin.

MENGGUNAKAN KERTAS DAUR ULANG


2

SELEKTA

SELASA, 14 NOVEMBER 2017

EDITORIAL

Trump dan Abe Puji Indonesia KEMAJUAN yang dicapai Indonesia menuai pujian pemimpin dunia. Pujian itu datang dari Presiden Amerika Serikat Donald Trump dan Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe pada kesempatan berbeda. Trump menyampaikan pujian secara terbuka saat memberikan sambutan DUTA di perhelatan Kerja Sama Ekonomi Asia Pasifik (Asia Pacific Economic Cooperation/APEC Summit) di Da Nang, Vietnam, Jumat (10/11) malam. Dalam kegiatan yang juga dihadiri Presiden Joko Widodo itu, Trump memuji Indonesia sebagai salah satu negara yang memiliki transformasi cemerlang di Asia. Pemimpin negara adidaya tersebut mengapresiasi Indonesia yang berhasil mengangkat diri hingga menjadi satu dari 20 anggota negara-negara yang memiliki ukuran ekonomi terbesar di dunia, atau disebut G-20. Bahkan, dengan pertumbuhan ekonomi sebesar 5,02% pada 2016, performa ekonomi Indonesia masuk peringkat ketiga dari seluruh anggota G-20. Selain menghadiri KTT APEC, Presiden Jokowi juga mengikuti KTT ASEAN di Manila, Filipina. Di sela-sela KTT ASEAN, Presiden Jokowi bertemu dengan PM Jepang Shinzo Abe, Minggu (12/11). Pada pertemuan itu Jokowi menegaskan bahwa investasi di Indonesia sudah jauh membaik. Jokowi membeberkan fakta bahwa ease of doing business index Indonesia telah melompat dari urutan ke-114 pada 2015 menjadi peringkat ke-72 di 2017. Indonesia juga telah mendapat investment grade dari tiga lembaga pemeringkat internasional. PM Abe pun memuji kepemimpinan Presiden Jokowi yang telah berhasil memperbaiki iklim investasi. “Terima kasih atas kepemimpinan Presiden Jokowi, iklim investasi di Indonesia mengalami peningkatan yang sangat signifikan,” ucap PM Abe. Pujian yang disampaikan Presiden Trump dan PM Abe hendaknya semakin mengukuhkan keyakinan bahwa keterlibatan Indonesia di berbagai forum kerja sama internasional dan regional tetap berbasiskan pada kepentingan nasional. Hal itu sekaligus memperlihatkan bahwa pilihan politik luar negeri bebas dan aktif selama ini berada di jalur yang tepat. Akan tetapi, harus tegas pula dikatakan bahwa kesuksesan yang dipuji-puji dua pemimpin dunia itu selain patut dibanggakan, juga jangan sampai membuat lengah. Bukankah di mana pun di jagat raya ini, keberhasilan seorang pemimpin yang pertama-tama harus merasakan dan mengakuinya ialah rakyat yang dipimpinnya? Sejauh ini, jujur dikatakan bahwa berdasarkan sejumlah survei, mayoritas masyarakat merasa puas dengan kinerja pemerintahan Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Jusuf Kalla. Angka kepuasan publik berdasarkan survei Saiful Mujani Research & Consulting pada September sebesar 68%. Tingkat kepuasan masyarakat tentu tidak bisa dimanipulasi apalagi disogok. Masyarakat puas karena melihat dengan mata kepala sendiri pembangunan infrastruktur yang gencar dilakukan saat ini. Bahkan, pembangunan dimulai dari daerah terluar yang sebelumnya tidak pernah tersentuh peradaban. Sekalipun pada angka-angka statistik ada perubahan yang sangat signifikan selama ini, pekerjaan utama pemerintah untuk mewujudkan cita-cita kemerdekaan belumlah usai. Tak bisa disangkal masih ada warga negara yang hidup dalam kubangan kemiskinan. Diakui pula tidak sedikit warga yang terpinggirkan dari gegap gempita pembangunan infrastruktur. Semua kekurangan dalam proses pembangunan selama ini bukanlah alasan untuk nyinyir alias menghujat. Sikap menghujat yang kerap dipertontonkan politisi hanyalah cermin kekerdilan mereka. Pemimpin dunia saja memuji Indonesia, mestinya kita tetap bersatu padu membangun negeri.

Silakan tanggapi melalui: www.mediaindonesia.com dan www.metrotvnews.com Simak tayangannya di: www.mediaindonesia.com/editorials

MI/RAMDANI

DIVONIS 5 TAHUN PENJARA: Terdakwa kasus pemberian keterangan palsu saat bersaksi dalam sidang perkara korupsi pengadaan

KTP-E, Miryam S Haryani, keluar ruang sidang seusai menjalani sidang putusan di Pengadilan Tipikor Jakarta, kemarin. Mantan anggota DPR dari Fraksi Hanura itu divonis 5 tahun penjara dan denda Rp200 juta subsider 3 bulan kurungan oleh Majelis Hakim Pengadilan Tipikor Jakarta.

Digitalisasi Jangan Ciptakan Pengangguran Pemerintah diminta meningkatkan kapasitas sistem pendidikan pada kurikulum sejak SD agar mencantumkan pelajaran tentang coding atau basic apps developer. ERANDHI HUTOMO SAPUTRA erandhi@mediaindonesia.com

E

penas Jakarta, kemarin. Dalam kajian itu juga akan dipotret tenaga kerja seperti apa yang dibutuhkan di era digital dan apakah saat ini ada mismatch antara skill tenaga kerja yang ada di pasar dan kebutuhan. Meski kajian masih berlangsung, salah satu yang harus diperbaiki Indonesia untuk antispasi era digital ialah pendidikan vokasi. “Kenapa vokasi menjadi prioritas? Itu salah satu cara pemerintah untuk antisipasi era digital karena ada jenis pekerjaan yang tidak mudah digantikan begitu saja oleh teknologi. Contoh potong rambut, perbaikan

pipa, sehingga butuh vokasi yang berkualitas,” tukasnya. Bambang mengakui saat ini pendidikan vokasi di Indonesia masih perlu perbaikan baik dari sisi kurikulum, alat praktik, kualitas guru, dan pemagangan. Fakta yang terjadi saat ini perusahaan-perusahaan enggan merekrut lulusan kejuruan dan lebih memilih lulusan dari sekolah umum. Hal itu antara lain disebabkan mismatch antara kebutuhan perusahaan dan ketersediaan lapangan kerja. Akibatnya sekolah kejuruan (SMK) justru menjadi penyumbang terbesar angka pengangguran, yakni 11,41%.

RA digitalisasi yang mulai menyentuh sendi-sendi kehidupan, khususnya kesempatan kerja, tidak lepas dari pengamatan Badan Perencanaan dan Pembangunan Nasional (Bappenas). Kepala Bappenas Bambang Brodjonegoro mengatakan saat ini pihaknya tengah menelaah dampak digitalisasi ekonomi terhadap penciptaan kesempatan kerja. Tujuan kajian itu jangan sampai era digital justru makin menambah tingkat pengangguran yang saat ini di kisaran 7 juta orang. Apalagi, pada tahun mendatang terjadi bonus demografi yang membuat angka usia produktif yang membutuhkan lapangan kerja bertambah. “Jangan sampai nanti ketika terjadi era e-commerce yang masif tidak hanya ritel, tapi juga perbankan dan jasa lain, efeknya mengurangi orang maka akan terjadi masalah pengangguran yang berat ditambah ada bonus demografi,” ujar Bambang di Gedung Bap-

Peluang baru Saat dihubungi terpisah, ekonom Indef Bhima Yudhistira menilai era ekonomi digital tidak selalu berdampak buruk bagi penyerapan tenaga kerja. Hasil riset di Prancis, misalnya, dalam kurun 15 tahun terakhir ada 500 ribu pekerjaan yang hilang akibat internet. Namun, di sisi lain, internet juga menciptakan 1,2 juta lapangan kerja baru. “Saat ini di Indonesia misalnya adanya transportasi online justru mampu menciptakan 1 juta lapangan pekerjaan baru,” ucapnya. Karena itu, Bhima berpendapat pemerintah perlu meningkatkan kapasitas sistem pendidikan pada kurikulum sejak SD agar mencantumkan pelajaran tentang coding atau basic apps developer. Pemerintah juga harus mendorong perusahaan lokal berinovasi dan bergerak di sektor padat karya dengan memberikan insentif baik fiskal ataupun nonfiskal. Jika tidak disiapkan sejak dini, akan ada lonjakan drastis pengangguran dan Indonesia bakal terjebak sebagai negara kelas menengah atau middle income trap. Dalam konteks yang sama, Ketua Dewan Komisioner OJK Wimboh Santoso berharap industri perbankan dapat memanfaatkan teknologi informasi agar menciptakan efisiensi dalam pelayanan finansial. Ia meminta penerapan teknologi dilakukan bertahap agar tidak berdampak langsung kepada tenaga kerja. “Diharapkan, perbankan memanfaatkan teknologi secara terukur, tidak langsung big bang sehingga imbas ke tenaga kerja tidak signifikan.” (X-6)

Indonesia Tunjukkan Komitmen di COP 23 ENI KARTINAH

dari Bonn, Jerman

INDONESIA akan memaksimalkan konferensi perubahan iklim global, UNFCCC COP 23, untuk menunjukkan komitmen, aksi nyata, serta penggalangan kerja sama dengan berbagai pihak dalam upaya pengurangan emisi karbon. Hal itu dilakukan melalui sesi negosiasi dan soft diplomacy pada kegiatan yang berlangsung di Bonn, Jerman, pada 6-17 November 2017. “Pesan Pak Presiden, agar kita menunjukkan komitmen kita dalam pengurangan emisi karbon serta aksi nyata yang telah kita lakukan,” ujar Menko Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan seusai sesi diskusi di Paviliun Indonesia dalam konferensi internasional itu, kemarin.

Ia menegaskan sudah banyak aksi nyata yang telah dilakukan Indonesia dalam upaya pengurangan emosi karbon untuk mitigasi perubahan iklim. “Berbagai pihak juga telah mengapresiasi kita karena kita tidak lagi sekadar bicara tentang isu perubahan iklim, tapi sudah melakukan berbagai aksi nyata,” imbuhnya. Terkait dengan penggalangan kerja sama dengan pihak luar negeri, Luhut menegaskan posisi Indonesia bukan sebagai negara yang berharap bantuan dana semata. Kerja sama juga bisa dilakukan dalam bentuk lain, misalnya bantuan teknologi, utamanya dengan negara-negara maju. “Sebab negara kita punya posisi dan kontribusi penting yang dalam mitigasi perubahan iklim dunia,” katanya.

Ia mencontohkan, Indonesia menjadi memiliki ekosistem mangrove atau hutan bakau sebesar 3,1 juta hektare atau 23% dari total mangrove di dunia. “Itu menyumbang oksigen ke dunia. Jadi kalau mereka (negara maju) punya teknologi (pelestarian dan pengembangan mangrove), ayo dong dibagi,” ucap dia.

Paviliun Indonesia Pada kesempatan sama, penanggung jawab Paviliun Indonesia di UNFCCC COP 23, Agus Justianto, menjelaskan peran Paviliun Indonesia sebagai bagian dari soft diplomacy dalam konferensi internasional itu. “Fungsinya antara lain untuk people engadgement untuk perwakilan berbagai pihak terkait dengan perubahan iklim,” katanya. Ia menambahkan ada berbagai

kegiatan di Paviliun Indonesia seluas 350 meter persegi itu, antara lain pameran, forum diskusi, dan pertunjukan seni budaya. “Forum diskusi menampilkan berbagai pihak, dari pemerintah, swasta, LSM, pakar dari dalam dan luar negeri, hingga eminent person. Seperti beberapa hari lalu, Al Gore (mantan Presiden Amerika Serikat yang memiliki perhatian besar pada isu perubahan iklim) berbicara di sini.” Wakil Ketua Komisi VII DPR, Satya Widya Yudha, mengapresiasi Paviliun Indonesia. “Ini menjadi forum yang sangat penting karena bisa menggalang berbagai pihak terkait dengan mitigasi perubahan iklim, khususnya untuk Indonesia. Berbagai ide, aksi nyata, juga kritik terkait program mitigasi perubahan iklim ditampilkan di sini,” katanya. (X-10)

ANTARA

“Berbagai pihak mengapresiasi karena kita tidak lagi sekadar bicara tentang isu perubahan iklim.” Luhut Binsar Pandjaitan Menko Bidang Kemaritiman

Berbohong, Miryam Divonis 5 Tahun MAJELIS Hakim Pengadilan Tindak Pidana Korupsi Jakarta menilai politikus Partai Hanura Miryam S Haryani terbukti bersalah dalam pemberian kesaksian palsu sebagai saksi dalam kasus korupsi pengadaan KTP elektronik. Miryam juga dikatakan hakim terbukti menerima uang dalam proyek tersebut. “Mengadili, menyatakan terdakwa telah terbukti secara sah dan meyakinkan melakukan tindak pidana dengan sengaja memberikan keterangan yang tidak benar dalam sidang tindak pidana korupsi,” ujar ketua majelis hakim, Franky Tambuwun, saat membacakan amar putusan di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi Jakarta, kemarin. Atas perbuatannya tersebut, Miryam divonis dengan hukuman 5 tahun penjara serta denda Rp200 juta subsider 3 bulan kurungan. Miryam dianggap melanggar Pasal 22 jo Pasal 35 ayat 1 Undang-Undang Nomor 31 Tahun 1999 sebagaimana diubah dalam UU No 20 Tahun 2001 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi jo Pasal 64 ayat 1 KUHP. Mantan anggota Komisi II DPR itu dinyatakan tidak mendapat tekanan sebagaimana yang dijadikan alasannya untuk mencabut berita acara pemeriksaan (BAP). Hakim Anwar juga menyatakan Miryam terbukti menerima uang dalam proyek pengadaan KTP elektronik hingga empat kali, yakni US$500 ribu dan US$100 ribu dan Rp5 miliar dan Rp1 miliar. “Bantahan tidak punya alasan hukum,” ucap Anwar. Miryam yang menyatakan pikirpikir atas putusan tersebut saat ditemui seusai persidangan tetap membantah soal aliran dana yang diterimanya. Terkait dengan vonis itu, Ketua Umum Pimpinan Pusat Pemuda Muhammadiyah Dahnil Anzar Simanjuntak mengatakan Pansus Angket KPK yang dibentuk DPR bermula dari kesaksian Miryam yang menyatakan dia ditekan penyidik KPK Novel Baswedan. Akan tetapi, di persidangan justru yang ditemukan ialah dugaan Miryam ditekan kolega-koleganya di DPR terkait dengan kasus pengadaan KTP elektronik. “Ini membuktikan bahwa sejak awal Pansus Angket KPK memang berdiri pada pijakan kebohongan Miryam dan terus memproduksi kebohongan-kebohongan baru,” ujar Dahnil, kemarin. Tujuan kebohongan itu, kata dia, mendelegitimasi kerja-kerja pemberantasan korupsi untuk membela kawan sejawat. “Apa yang dilakukan DPR ialah upaya obstruction of justice, mengganggu proses hukum terkait dengan penyidikan kasus korupsi,” jelasnya. Menurut dia, persekongkolan sempurna untuk melemahkan KPK itu diduga melibatkan banyak pihak, eksekutif, legislatif, dan penegak hukum lainnya. (Ric/X-4) Hanura Resmi... | Hlm 6


INDONESIA MEMILIH SELASA, 14 NOVEMBER 2017 ◆ HALAMAN 3

Emil Ingin Bebas Pilih Cawagub Calon Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil ingin berpasangan dengan calon wakil gubernur yang memiliki elektabilitas tinggi serta punya hubungan chemistry dengannya. BAYU ANGGORO

bayu.anggoro@mediaindonesia.com

C

ALON Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil (Emil) berharap diberi kebebasan memilih calon wakil gubernur di ajang Pemilihan Kepala Daerah Jawa Barat 2018. Emil ingin berpasangan dengan sosok yang memiliki kedekatan emosional dengannya. Emil menilai hubungan baik dengan kandidat calon wakil gubernur menjadi hal utama agar duet tersebut bekerja dengan baik. Terlebih, kerja sama di antara mereka harus terus terjalin hingga akhir masa jabatan pada 2023. “Karena kan kita akan bekerja selama lima tahun. Jadi, harus ada chemistry-nya,” kata Emil yang juga Wali Kota Bandung kepada wartawan di Bandung, kemarin Selain memiliki chemistry, Emil berharap calon wakilnya punya tingkat keterpilihan (elektabilitas) yang tinggi di masyarakat. Menurut dia, mekanisme survei sebaiknya digunakan. “Kalau respons dari masyarakat baik, itu berarti masyarakat memilih. Siapa saja tidak masalah, dari kalangan mana saja juga tidak masalah,” katanya. Penentuan nama calon wakil gubernur untuk mendampingi Emil memang sedang berlangsung alot. Dua dari empat partai yang ikut mengusungnya sama-sama menetapkan syarat bila Emil ingin mendapat dukungan resmi. PPP dan Golkar samasama mengajukan calon mendampingi Emil. Partai Kabah mengusulkan Bupati Tasikmalaya Uu Ruzhanul Ulum, Golkar mengharuskan anggota DPR Daniel Muttaqien

ANTARA/FAHRUL JAYADIPUTRA

DEKLARASI RELAWAN JABAR JUARA: Relawan mengikuti prosesi Deklarasi dan Konsolidasi Relawan Jabar Juara untuk Ridwan Kamil

sebagai bakal calon Gubernur Jabar 2018-2023, di Bandung, Jawa Barat, Minggu (12/11). Deklarasi dan konsolidasi oleh Simpul Relawan dari 27 kota/kabupaten di Jawa Barat itu digelar untuk kesiapan mendukung Ridwan Kamil maju dalam Pilgub Jawa Barat 2018 seusai mendapatkan dukungan dari empat partai, yakni NasDem, PKB, PPP, dan Golkar.

menjadi calon wakil gubernur buat Emil. Golkar memiliki 17 kursi di DPRD Jawa Barat, sedangkan PPP mempunyai 9 kursi. Namun, PPP lebih dahulu menyatakan dukungan ke Emil. Hasil survei Indocon menyebutkan elektabilitas Emil berada di posisi teratas dengan 34,6%, disusul Bupati Purwakarta Dedi Mulyadi (15,3%). Namun, untuk posisi calon wakil gubernur, elektabilitas Desy Ratnasari berada di posisi pertama (17%), disusul Uu Ruzhanul Ulum (8%). Sebelumnya, Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh menegaskan NasDem menyerahkan sepenuhnya kepada Emil untuk

memilih calon wakilnya. NasDem termasuk salah satu partai pengusung Emil.

Perlu diperhatikan Pakar politik dan pemerintahan dari Universitas Padjadjaran Bandung, Firman Manan, menilai faktor kedekatan emosional menjadi faktor penting yang harus diperhatikan dalam memilih calon wakil gubernur. “Political chemistry. Emil ini nyaman dengan siapa,” kata dia. Menurutnya, calon wakil gubernur yang memiliki kinerja dan rekam jejak bagus akan menjadi sia-sia jika tidak memiliki kedekatan emosional yang baik dengan

KPU Akui Sipol belum Terdaftar di Kominfo KOMISIONER KPU Hasyim Asy’ari mengakui Sistem Informasi Partai Politik (Sipol) yang digunakan sebagai syarat parpol untuk mendaftar sebagai calon peserta Pemilu 2019 belum terdaftar di Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo). Hal itu diutarakannya saat dikonfirmasikan mengenai pernyataan ahli yang diajukan Bawaslu dalam sidang lanjutan penanganan pelanggaran administrasi pemilu. “Ya yang punya otoritas (Kominfo) sudah mengatakan begitu (KPU belum terdaftar di Kominfo),” kata Hasyim seusai sidang di Gedung Bawaslu, Jakarta, kemarin. Namun, Hasyim enggan menyampaikan alasan mengapa KPU belum mendaftarkan Sipol ke Kominfo. Hasyim hanya mengatakan KPU pernah berkonsultasi mengenai Sipol ke Kominfo. “Sudah pernah, ya, kalau konsultasi,” ucapnya. Dalam konsultasi tersebut ada saran Kominfo untuk mendaftarkan Sipol sebagaimana diatur dalam Pasal 5 ayat (1) Peraturan Pemerintah Nomor 82 Tahun 2012 tentang Penyelenggaraan Sistem dan Transaksi Elektronik

(PP PSTE). Sidang kali ini mengagendakan mendengarkan keterangan ahli dari Bawaslu, Kasubdit Aplikasi Layanan Kepemerintahan Kominfo Hasyim Gautama. Gautama mengungkapkan bahwa Sipol belum terdaftar di Kominfo. Ia menambahkan, KPU belum pernah berkonsultasi terkait dengan Sipol. Menurut Gautama, berdasarkan aturan yang tertuang dalam PP PSTE, KPU seharusnya mendaftarkan Sipol tersebut ke Kominfo. “KPU terkena (aturan PP PSTE). KPU memiliki sistem elektronik, wajib mendaftar ke Kominfo. Proses pendaftaran sudah online. Pendaftaran ini sifatnya wajib,” kata dia saat sidang. Ia pun menyebut Sipol termasuk sistem elektronik yang sifatnya strategis. Pasalnya tingkat risiko penggunaan Sipol berdampak secara nasional. Karena itu, standar SNI pun harus diterapkan ke Sipol. “Saya belum tahu (Sipol punya standar SNI atau tidak). Itu harus dicek,” ucapnya. Jika Sipol tidak terdaftar, lanjut Gautama, tidak ada sanksi yang diberikan kepada KPU. (Nur/P-4)

MI/SUSANTO

DENGARKAN SAKSI AHLI TERKAIT SIPOL: Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Arief Budiman (tengah) dengan didampingi komisioner KPU Viryan (kiri) menyimak keterangan ahli dalam sidang lanjutan penanganan pelanggaran administrasi pendaftaran partai politik peserta pemilu, di Gedung Bawaslu, Jakarta, kemarin. Sidang itu mendengarkan keterangan saksi ahli Kasubdit Aplikasi Layanan Kepemerintahan Kominfo Hasyim Gautama terkait dengan Sistem Informasi Partai Politik (Sipol).

gubernur. Selain itu, menurutnya, calon wakil gubernur harus disepakati partai pengusung. Setiap partai pengusung harus diajak diskusi dalam menentukan kandidat tersebut. “Kompromi di antara partai pendukung. Jangan sampai ditentukan calon wakil gubernurnya, tapi tidak disepakati bersama,” katanya. Dia menambahkan, saat ini Uu menjadi kandidat calon wakil gubernur yang lebih unggul jika dibandingkan dengan kandidat lainnya karena sudah cukup lama mendeklarasikan diri akan maju pada ajang tersebut. (P-4)

SudikertaRai Rebut Posisi Cagub SKENARIO Koalisi Rakyat Bali (KRB) menduetkan I Ketut Sudikerta dengan Ida Bagus Rai Dharmawijaya untuk ‘mengeroyok’ jago PDI Perjuangan I Wayan Koster-Tjokorda Oka Ardhana Sukawati terancam buyar. Sudikerta dan Rai berkeras memilih calon wakil gubernur masing-masing. Sudikerta disebut-sebut sedang melakukan pendekatan dengan Wakil Ketua Umum Partai Hanura Gede Pasek Suardika. Keduanya melakukan pertemuan empat mata di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Minggu (12/11) malam. Ketika dikonfirmasikan, Pasek mengatakan pertemuan atas inisiatif Sudikerta. Keduanya berbicara tentang membangun sportivitas di bidang politik. “(Bertemu) seusai menonton pertandingan Bali United versus Persegres Gresik United (Minggu malam),” ujar GPS, kemarin. Saat ditanya apakah dirinya siap dipinang menjadi tandem Sudikerta, Pasek tak menjawab. Ia hanya mengatupkan kedua tangan yang biasa dilakukan orang saat akan meminta restu. Jika paket Sudikerta-Pasek terwujud, pemilihan Gubernur Bali berpeluang diikuti tiga pasangan calon. Kendati Golkar dan Hanura keluar dari KRB, koalisi gemuk yang menyisakan Demokrat, Gerindra, NasDem, dan PKPI tetap bisa mengusung Rai Mantra. Partai NasDem sudah sejak awal merekomendasikan Rai Mantra sebagai bakal calon gubernur. Untuk Pilgub Bali 2018, PDIP tengah menggodok sejumlah kandidat kuat yang akan menjadi ketua tim sukses pasangan Wayan Koster-Tjokorda Oka, salah satunya politikus senior PDIP Bali yang juga mantan Bupati Tabanan I Nyoman Adi Wiryatama. Adi Wiryatama mengatakan dirinya pasti siap jika ditugasi partai menjadi ketua timses Koster-Cok Ace. “Asal partai menunjuk, saya siap. Siap-siap saja,” kata Adi Wiryatama di Kantor DPRD Bali, kemarin. (OL/P-4)


4

SELASA, 14 NOVEMBER 2017

POLITIK & HUKUM Tim Independen Kaji Gedung Baru DPR

MI/SUSANTO

SILATURAHIM NASDEM KE PBNU: Ketua Umum PBNU Said Aqil Siradj (kanan) menerima pengurus Partai NasDem yang dipimpin Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) Partai NasDem Effendy Choirie (tengah) dan Wasekjen Hermawi Taslim di Gedung PBNU, Jakarta Pusat, kemarin. NasDem mengundang PBNU secara resmi untuk hadir dalam rakernas yang akan digelar di JI Expo Kemayoran pada 15-17 November 2017.

Partai NasDem dan PBNU Komit Jaga Keutuhan NKRI NasDem merasa perlu masukanmasukan dari PBNU selaku organisasi Islam yang dikenal sangat moderat. CHRISTIAN DIOR

dior@mediaindonesia.com

S

EJUMLAH pimpinan DPP Partai NasDem berkunjung ke markas Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) di kawasan Salemba, Jakarta, kemarin. Kedatangan rombongan yang dipimpin Ketua Bappilu DPP Nasdem Effendy Choirie (Gus Choi) ialah untuk meminta restu dan masukan dari PBNU terkait rencana NasDem menggelar rapat kerja nasional (rakernas) di JI Expo Kemayoran pada 15-17 November. “Ini adalah bentuk silaturahim Partai Nasdem ke PBNU. PBNU kan sesepuh bangsa, pendiri bangsa, sekaligus kami meminta restu kepada NU atas ulang tahun NasDem yang keenam dan NasDem punya rapat kerja nasional. Kami mengundang PBNU secara resmi untuk hadir dalam Rakernas,” ujar

Gus Choi kepada wartawan seusai pertemuan. Ia menambahkan NasDem merasa perlu masukan-masukan dari PBNU selaku organisasi Islam yang dikenal sangat moderat. NU dan NasDem sepakat untuk mempererat kerja sama guna menjaga dan memperkuat NKRI. “NasDem memandang NU sebagai kelompok yang paling strategis, yang punya sejarah panjang. Dalam perjalanannya juga kita lihat betul-betul istiqomah dan bahkan menjadi jangkar republik ini. Siapa pun kelompok bangsa di negeri ini, tidak bisa tidak, harus bekerja sama dan bermitra strategis dengan NU,” imbuhnya. Hal senada diutarakan Ketua PBNU Said Aqil Siradj. Menurut dia, NasDem dan NU memiliki visi dan misi yang mirip, yakni menjaga negara ini agar tetap kuat di atas banyaknya perbedaan, termasuk suku, agama,

“Ini silaturahim NasDem ke PBNU. PBNU kan sesepuh bangsa, pendiri bangsa, sekaligus kami meminta restu kepada NU atas ulang tahun NasDem yang keenam dan NasDem punya rapat kerja nasional.” Effendy Choirie

Ketua Bappilu DPP NasDem ras, dan berbagai golongan. “PBNU sangat moderat dan tidak ada sedikit pun ruang bagi tindakan radikal. Cita-cita NU pun sama dengan NasDem, yaitu untuk membangun kedamaian bagi sesama manusia

tanpa memandang suku, ras, dan agama,” ujar Said Aqil.

Bersama-sama Ditambahkan Said Aqil, beragam persoalan bangsa yang muncul saat ini tidak bisa diatasi NasDem dan NU sendirian. Semua pemangku kepentingan di negeri ini harus bahu-membahu berkontribusi dalam mencari solusi bagi persoalan bangsa. “Kita semua harus bergandengan tangan,” imbuhnya. Tak lupa, Said mengingatkan, agar pemerintah juga bersikap adil terhadap semua kelompok di negeri ini. Ia mengingatkan agar pemerintah era Jokowi-Jusuf Kalla tidak mengikuti jejak masa lalu yang menganggap satu golongan lebih baik dari golongan lain sehingga terjadi friksi di tengah masyarakat. Selain Gus Choi, hadir dalam pertemuan itu Wasekjen DPP NasDem bidang OKK Hermawi Taslim, Sekretaris Mahkamah Partai Atang Irawan, Ketua Bidang Kesehatan Perempuan dan Anak Amelia Anggraini,

Ketua DPP Bidang Kelautan dan Maritim Emmy Hafild, dan Wakil Bendahara Umum partai Joice Triatman. Ada sejumlah agenda strategis yang bakal dibahas selama rakernas, salah satunya ialah deklarasi pendukungan kembali Joko Widodo sebagai Presiden Republik Indonesia dalam periode kedua kepeimpinannya. NasDem juga berencana menyusun program kerja untuk satu tahun ke depan, termasuk merumuskan strategi pemenangan dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2018, serta tidak lupa merespons problem aktual bangsa Indonesia. Di Bali, Wakil Ketua DPW NasDem Bali Ida Bagus Bima Putra saat ditemui di Kantor DPW NasDem Senin (13/11) menjelaskan seluruh kader yang ada di Bali saat ini sudah siap untuk berangkat ke Jakarta. Uniknya, seluruh peserta dari Bali rencananya bakal menggunakan pakaian adat Bali saat mengikuti acara pembukaan rakernas. (Uta/ OL/P-5)

DEWAN Perwakilan Rakyat segera akan memutuskan rencana pembangunan gedung baru. Pagu anggaran senilai Rp601 miliar untuk revitalisasi kompleks parlemen telah disetujui masuk dalam APBN 2018. Namun, kelanjutan proyek tersebut masih menunggu hasil resmi kajian yang dilakukan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PU Pera). Untuk itu, pihak Sekretariat Jenderal DPR telah berkirim surat kepada Menteri PU Pera Basuki Hadimuljono. “Setelah konsultasi perencanaan dan konstruksi, tentu baru melakukan tindak lanjut sesuai hasil daripada konsultan itu,” kata Wakil ketua DPR Agus Hermanto di kompleks parlemen, Jakarta, kemarin. Rencana kelanjutan proyek pembangunan gedung baru, imbuhnya, akan dibahas lebih lanjut dalam rapat paripurna mendatang. Suara setiap fraksi akan didengar. “Tentu semuanya dikembalikan kepada dewan akan sepakat atau tidak,” ucapnya. Proyek pembangunan gedung baru sebagai pengganti Gedung Nusantara I, kata dia, tidak akan menghabiskan seluruh anggaran (Rp601 miliar). “Anggarannya cukup be-

sar, Rp601 miliar. Pertama peruntukannya untuk konsultan dulu. Saya yakini itu tidak akan habis,” ujarnya. Sementara itu, Kementerian PU Pera telah merampungkan audit konstruksi gedung Nusantara I. Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan (Balitbang) Kementerian PU Pera Danis Hidayat Sumadilaga mengatakan survei pengukuran dan pengetesan konstruksi telah dilakukan sejak minggu pertama November 2017. Tim ahli independen pun ikut mengkaji. “Sejak minggu pertama November sudah dilakukan pengolahan data. Sekarang tinggal penyusunan laporan,” kata Danis. Menurutnya, hasil laporan akan disampaikan kepada Menteri PU Pera. Setelah itu, diserahkan kepada Sekretariat Jenderal DPR . “Karena ada rapat kerja dengan tim, mungkin minggu ini mereka akan bertemu dengan saya melaporkan secara formal,” ucapnya. Pekerjaan audit yang dilakukan tersebut, kata Danis, tidak berkaitan langsung dengan rencana pembangunan gedung baru DPR. Pihaknya hanya melakukan tugas audit untuk memberikan rekomendasi sebagai konsultan. (Nov/ Mtvn/P-3)

Teror Dharmasraya Terkait Jaringan JAD KAPOLRI Jenderal Tito Karnavian menegaskan pelaku pembakaran Kantor Polres Dharmasraya, Sumatra Barat adalah jaringan teroris dari kelompok Jamaah Ansar Daulah (JAD) yang mendukung ISIS. Kedua pelaku terduga teroris yang tewas ditembak di tempat itu ialah Eka Fitria, 24, dari Kabupaten Bungo, dan Enggria Sudarmadi, 25, dari Kabupaten Merangi. Keduanya warga Provinsi Jambi. Eka adalah anak seorang perwira Polri berpangkat ipda yang bertugas di Polres Muara Bungo, Jambi. Berdasarkan keterangan orang tuanya, putranya pernah ke Sumedang, Jawa Barat, dan menikah di daerah itu. Hal tersebut diduga menjadi cikal-bakal pengenalan Eka terhadap paham radikal yang berafiliasi ISIS itu. “Yang bersangkutan (Eka), berdasarkan hasil penyelidikan sementara masuk jaringan terorisme, khususnya Jamaah Anshar Daulah yang mendukung ISIS,” kata Kapolri kepada wartawan di Kantor Polda Maluku, Senin (13/11) seusai memberikan pengarahan kepada jajaran anggota Polda Maluku.

Atas kasus pembakaran kantor polres yang melibatkan jaringan teroris ini, Kapolri menegaskan sudah memerintahkan kepada Kapolda Sumbar untuk membentuk tim mengusut kelompok ini sampai ke jaringan-jaringannya dengan melibatkan Densus 88 Mabes Polri. Setelah peristiwa pembakaran itu, pelayanan di Kantor Polres Dharmasraya lumpuh total karena kebakaran melahap 100% bangunan. Meski demikian, Kapolres Dharmasraya AKBP Roedy Yoelianto sudah memerintahkan anggotanya melakukan inventarisasi peralatan atau kelengkapan yang terbakar agar pelayanan bisa segera kembali pulih. Kewaspadaan juga ditingkatkan di Jambi menyusul dua pelaku berasal dari daerah itu. “Saya sudah perintahkan seluruh jajaran untuk siaga dan waspada setelah kejadian di Polres Dharmasraya yang dibakar dua orang terduga teroris yang akhirnya ditembak mati petugas,” kata Kapolda Jambi Brigjen Priyo Widiyanto di Jambi, kemarin. (YH/HJ/Ant/P-5)

Revisi UU Ormas Tergantung Rapat Paripurna DEWAN Perwakilan Rakyat masih menampung usulan revisi Perppu Nomor 2 Tahun 2017 tentang Organisasi Kemasyarakatan (Ormas). Hingga kini, baru Fraksi Partai Demokrat yang menyerahkan draf usulan revisi. “Saat ini yang sudah disampaikan hanya dari Partai Demokrat, lainnya masih melaksanakan reses,” kata Wakil Ketua DPR Agus Hermanto di kompleks parlemen, Senayan, Jakarta, kemarin. Agus mengungkapkan pimpinan DPR akan membahas beberapa usulan fraksi setelah masa reses yang berkahir pada 15 November 2017. Usulan yang telah tertampung akan dibahas dalam rapat paripurna. “Pimpinan akan membahas Perppu Ormas terebut selanjutnya akan dibahas dan dilaksanakan sesuai undang-undang, nanti disampaikan dalam rapat paripurna,” tuturnya.

Pembahasan revisi aturan pembubaran ormas bakal berlangsung panjang. Seluruh pihak terkait, baik dari masyarakat maupun unsur pemerintah akan diminta memberikan pandangan dan masukan. “Kemudian nanti juga dibentuk panitia khusus (pansus) atau panitia kerja (panja) sesuai keputusan rapat Bamus,” jelas politikus Demokrat itu. DPR pada 24 Oktober lalu, memutuskan untuk menyetujui Perppu Ormas untuk disahkan menjadi undang-undang. Keputusan itu diambil melalui pemungutan suara terbuka dalam rapat paripurna. Dari hasil voting terbuka, sebanyak 314 anggota dari tujuh fraksi menyatakan setuju, sedangkan 131 anggota dari tiga fraksi menyatakan tidak setuju. Wakil Ketua DPR Fadli Zon yang memimpin rapat paripurna tersebut menjelaskan, pemungutan suara dilakukan

Pembahasan revisi aturan pembubaran ormas bakal berlangsung panjang. Seluruh pihak terkait akan dimintai masukan. setelah forum lobi antarpimpinan fraksi tidak mencapai mufakat. Fadli mengatakan, ada empat fraksi yang menyetujui Perppu Ormas menjadi undang-undang, tiga fraksi menyetujui dengan catatan segera dilakukan revisi, dan tiga fraksi tidak setuju Perppu Ormas menjadi undang-undang. Di sisi lain Mahkamah Konstitusi pada 7 November lalu

mengabulkan penarikan kembali permohonan uji materi Perppu Ormas. “Mengabulkan penarikan kembali permohonan para pemohon,” ujar Ketua Majelis Hakim Konstitusi Arief Hidayat. Para pemohon mencabut gugatan dengan alasan Perppu Ormas yang menjadi objek permohonan sudah menjadi tidak ada lagi karena telah disetujui dewan untuk disahkan menjadi undang-undang. Menurut hakim konstitusi Manahan Sitompul, berdasarkan Pasal 35 ayat (1) UU MK, pemohon dapat menarik kembali permohonan sebelum atau selama pemeriksaan MK dilakukan, tetapi penarikan tersebut mengakibatkan permohonan tidak dapat diajukan kembali. Para pemohon dalam perkara itu antara lain Dewan Da’wah Islamiyah Indonesia dan Perkumpulan Hidayatullah. (Nov/Mtvn/P-3)

ANTARA/AKBAR NUGROHO GUMAY

19 TAHUN TRAGEDI SEMANGGI: Sejumlah mahasiswa melepaskan balon hitam sebagai tanda duka saat menggelar unjuk rasa memperingati 19 tahun tragedi Semanggi di Jakarta, kemarin. Dalam aksi itu, mereka mendesak pemerintah untuk menuntaskan kasus tragedi Semanggi serta sejumlah pelanggaran HAM di Indonesia.


KORUPSI KTP-E

SELASA, 14 NOVEMBER 2017

Mangkir, Pilih Berkunjung ke NTT

Panggil Paksa Novanto Langkah Akhir KPK telah melayangkan surat pemanggilan kepada Novanto untuk diperiksa sebagai tersangka, esok. Surat disampaikan ke alamat Novanto pekan lalu. DERO IQBAL MAHENDRA dero@mediaindonesia.com

K

OMISI Pemberantasan Korupsi (KPK) disarankan melakukan pemanggilan kepada Ketua DPR Setya Novanti secara persuasif terlebih dahulu dengan alasan apa pun. Salah satu pertimbangannya karena Novanto adalah salah satu pimpinan lembaga legislatif. Ahli hukum pidana Universitas Indonesia Indriyanto Seno Adji mengemukakan saran tersebut ketika dihubungi kemarin. Ia menanggapi langkah KPK yang mempertimbangkan pemanggilan paksa setelah Novanto kembali mangkir dalam pemeriksaan. “Memang upaya paksa dibenarkan berdasarkan UU, tetapi pendekatan secara persuasif lebih diutamakan dan langkah terakhirlah sebagai pertimbangan dilaksanakan upaya paksa,” tutur mantan komisioner KPK tersebut. Kemarin, Novanto dijadwalkan menjalani pemeriksaan di KPK untuk salah satu tersangka korupsi proyek pengadaan kartu tanda penduduk elektronik (KTP-E), Direktur Quadra Solution Anang Sugiana Sudihardjo (ASS). Ini kali ketiga Novanto mangkir setelah pada 30 Oktober 2017 dan 6 November 2017 ia tidak hadir memberikan kesaksian untuk tersangka

yang sama (lihat grafik). KPK pun mengaku membuka opsi memanggil paksa Novanto. “Kalau pemanggilan ketiga tidak hadir, KPK berdasarkan hukum bisa memanggil dengan paksa,” terang Wakil Ketua KPK Laode M Syarief di Gedung KPK, Jakarta, kemarin. Laode menjelaskan pemanggilan paksa diperbolehkan oleh peraturan perundangan sebagaimana tercantum dalam UU No 30 Tahun 2002 tentang KPK dalam Pasal (38) ayat 1 yang merujuk kepada UU No 8 Tahun 1981 tentang Hukum Acara Pidana. Meski begitu Laode menyatakan KPK masih berharap Novanto memenuhi pemanggilan yang berikutnya. Dalam menanggapi kuasa hukum Novanto yang kembali menggunakan alasan pemeriksaan terhadap pimpinan DPR membutuhkan izin presiden, Laode berpendapat lain. “Baca saja aturannya, kan sudah ada putusan MK tidak mewajibkan adanya izin dari presiden. Ya itu alasan mengadaada. Pertama beliau pernah hadir beberapa kali dipanggil. Saat itu beliau hadir tanpa surat izin presiden, kenapa sekarang kami harus mendapatkan izin dari presiden?” cetus Laode.

Dasar hukum Dalam surat yang ditujukan

kepada KPK, kuasa hukum Novanto menyatakan pemanggilan kepada ketua DPR untuk diperiksa harus dengan izin dari presiden. Salah satu pasal ya n g m e n j a d i d a s a r a d a l a h Pasal 254 ayat (1) UU No 17 Tahun 2014 tentang MPR, DPR, DPD dan DPRD yang menyebut pemanggilan dan permintaan keterangan untuk penyidikan terhadap anggota DPR yang diduga melakukan tindak pidana

Fahri Tuding Ada Pesanan WAKIL Ketua DPR RI Fahri Hamzah menuding kasus megakorupsi KTP elektronik sudah bercampur dengan politik. Dia menduga, kasus itu menjadi sarana memperebutkan tiket menuju tahun politik 2019. “Ini adalah perebutan 14,3% suara Golkar. Itu yang menonjol, jadi KPK ini dalam deal besar dia untuk merebut tiket Golkar. Dugaan saya, ada persekongkolan orang kalah juga. Jadi semua yang kalah itu lagi bersekongkol untuk balas dendam ketemu dengan kelompokkelompok yang punya kepentingan politik termasuk untuk merebut tiket Golkar,” tandas Fahri, di Gedung DPR RI, Jakarta, kemarin. Fahri mengaku Novanto pernah bercerita kepadanya soal penetapannya sebagai tersangka kasus KTP elektronik. Ada informasi dari seseorang bahwa penetapan status tersangka itu merupakan permintaan dari Presiden RI Joko Widodo dan Wakil Presiden RI Jusuf Kalla. “Ada yang bilang ke Pak Nov, ini permintaan presiden. Ada yang bilang ini permintaan Wakil Presiden. Ia cerita ke saya, mungkin ia tidak cerita ke orang lain,” ujar Fahri. Menurut Fahri, sempat ada pertemuan Novanto dengan pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Dalam pertemuan itu, diduga ada negosiasi agar KPK tidak dipanggil

5

ke Panitia Khusus Hak Angket KPK DPR RI. “Saya bilang, tidak bisa. Angket itu adalah mekanisme yang independen. Tidak ada hubungannya dengan pimpinan. Saya bilang begitu,” cetus Fahri. Wakil Ketua KPK Laode M Syarif membantah klaim tudingan Fahri terkait pertemuan pimpinan KPK dengan Novanto. “Tidak. Pimpinan KPK tidak ada satu pun yang bertemu dengan Setya Novanto,” tegas Laode saat ditemui di Gedung KPK, Jakarta, kemarin. Laode menyatakan tidak mungkin pimpinan KPK melakukan komunikasi dengan Novanto, karena yang berkomunikasi tentu penyidik yang memanggil atau direktur penyidikan dalam kaitan pemeriksaan. Laode juga membantah tuduhan Fahri bahwa penetapan tersangka Setya Novanto adalah pesanan dari Presiden. “Enggak ada lah. Masa Presiden menitipkan ke KPK. Tidak ada, tidak ada lah,” ujar Syarif. Pada kesempatan berbeda, Wakil Ketua DPR RI Agus Hermanto mengatakan status hukum Novanto sebagai tersangka kasus korupsi KTP-E tidak mengganggu kinerja kelembagaan DPR. Pimpinan tetap bisa menetapkan keputusan sebab masih memenuhi kuorum. (Nov/ Deo/P-1)

harus mendapat persetujuan tertulis dari presiden’. Namun, Pasal 245 ayat (3) dalam UU yang sama menyatakan ketentuan Pasal 245 ayat (1) tidak berlaku antara lain apabila anggota DPR disangka melakukan tindak pidana khusus. Korupsi masuk dalam kategori itu. “Terlebih lagi alasan tentang imunitas. Sebaiknya Presiden tidak perlu ditarik dalam persoalan hukum ini. Karena tidak ada dasar

hukumnya untuk itu,” imbuh juru bicara KPK Febri Diansyah. Lebih lanjut, Febri mengatakan KPK telah menjadwalkan pemeriksaan Setya Novanto sebagai tersangka. Surat panggilan disampaikan ke alamat Novanto pada pekan lalu. Pemeriksaan tersebut menjadi pemeriksaan perdana Novanto setelah diumumkan kembali ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus KTP-E pada Jumat (10/11). (P-1)

KETUA DPR RI Setya Novanto tidak hadir memenuhi panggilan penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) untuk ketiga kalinya, kemarin. Ke manakah Novanto? Rupanya ia memilih mendatangi daerah pemilihan (dapil)-nya. Dalam siaran pers yang diterima Media Indonesia, Novanto mengunjungi Panti Asuhan Sonaf Maneka di Kelurahan Lasiana, Kecamatan Kelapa Lima, Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT). Kunjungan itu pun bertepatan dengan hari ulang tahunnya. “Saya sangat terharu dan bahagia disambut di sini. Terima kasih untuk ucapan selamat ulang tahunnya. Semoga anak-anakku semua juga mendapatkan keberkahan dari Tuhan Yang Maha Esa,” ujar Novanto, kemarin. Dalam kunjungannya tersebut, Novanto didampingi Wakil Ketua Badan Legislasi DPR RI Firman Soebagyo dan Staf Khusus Ketua DPR RI Nurul Arifin. Novanto pada kesempatan itu menceritakan pengalaman masa mudanya di Surabaya. Saat masih duduk di bangku kuliah ia harus bekerja sebagai sopir, pembantu rumah tangga, dan berjualan beras di pasar untuk memenuhi kebutuhan hidup. Itu semua, menurut Novanto, ia lakukan dengan tekun dan berusaha keras hingga pelan-pelan bisa merintis karier sampai menjadi Ketua DPR RI. Selain itu, Novanto juga berpesan kepada anak-anak untuk memiliki jiwa kesetiakawanan sosial. “Kalau saya bisa, anak-anak ku juga pasti bisa. Bahkan akan menjadi lebih dari saya. Nanti kalau sudah sukses, jangan lupa dengan teman-teman dan para pengasuh panti asuhan. Mudah-mudahan anak-anakku juga tidak lupa dengan Bapak yang pernah berkunjung ke sini,” tandasnya. Setelah kunjungannya ke panti asuhan, Novanto mengikuti acara panen raya padi di kelompok tani di Desa Noelbaki, Kecamatan Kupang Tengah, Kupang. Di sana, Novanto memastikan alokasi anggaran untuk sektor pertanian terus ditingkatkan sehingga swasembada beras yang diharapkan pemerintah segera tercapai. Selanjutnya, ia berkunjung ke rumah seorang pemulung di Kelurahan Oesapa Barat, Kecamatan Kelapa Lima. Setelah mengikuti tiga kegiatan tersebut, Novanto dijadwalkan kembali ke Jakarta. (Nov/PO/P-1)

Energi Baru dan Terbarukan Andalan Pemenuhan Energi Nasional

DOK KEMENTERIAN ESDM

Seminar bertajuk Bio Energy Goes to Campus di Universitas Udayana Denpasar, Bali, Rabu (8/11), dari kiri ke kanan Dewa Gde Weda Dharma (Rumah Energi), Elis Heviati (Kasubdit Kerjasama & investasi Bioenergi), Prof. I Nyoman Rai (Dekan Fakultas Pertanian Universitas Udayana), Sudjoko Harsono Adi (Direktur Bioenergi), Paulus Tjakrawan (APROBI).

MI/ROMMY PUJIANTO

PEMERIKSAAN IRMAN: Tervonis kasus korupsi proyek pengadaan KTP-E Irman bersiap

menjalani pemeriksaan di Gedung KPK, Jakarta, kemarin. Mantan Dirjen Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kementerian Dalam Negeri yang telah divonis 7 tahun penjara itu kembali dimintai keterangan sebagai saksi dalam kasus yang sama.

SAAT ini pemerintah sedang gencar mengembangkan energi baru dan terbarukan (EBT). Hal ini karena EBT memiliki beberapa kelebihan, antara lain terbarukan, ramah lingkungan, dan tersedia di alam dalam jumlah besar. Di lain pihak, sumber energi yang berasal dari fosil semakin menipis, sedangkan penemuan cadangan baru belum ada yang cukup signifikan. Selain itu, Indonesia ingin menunjukkan kepada dunia bahwa Indonesia berkomitmen untuk berpartisipasi dalam penurunan efek gas rumah kaca dengan memberdayakan seluruh potensi EBT yang ada. “Kita menyadari bahwa kita tidak dapat terus bergantung pada energi fosil. Karena tidak lama lagi cadangannya akan habis. Untuk itu mulai saat ini kami akan terus memberdayakan EBT dan diawali dengan sosialisasi ke seluruh masyarakat akan pentingnya pemanfaatan EBT,” ujar Sudjoko Harsono Adi, Direktur Bioenergi, Direktorat Jenderal

Energi Baru, Terbarukan, dan Konservasi Energi, Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM). Sudjoko menyampaikan hal tersebut dalam acara seminar bertajuk “Bio Energy Goes to Campus” di Universitas Udayana Denpasar, Bali, Rabu (8/11). Kementerian ESDM melalui Direktorat Bioenergi, Direktorat Jenderal Energi Baru, Terbarukan, dan Konservasi Energi, bekerja sama dengan Fakultas Pertanian Universitas Udaya menyelenggarakan acara tersebut dalam rangka sosialisasi dan diseminasi informasi tentang pemanfaatan bioenergi. Selama 2017, seminar serupa sudah digelar di tiga kampus yakni Universitas Hasanuddin Makassar, Universitas Brawijaya Malang, dan Universitas Udayana Bali. “Kami memang menyasar dunia akademis untuk meningkatkan pengetahuan dan kepedulian masyarakat dan meningkatkan kompetensi sumber daya manusia (SDM) di bidang EBT. Semakin

banyak para ilmuwan dan akademisi mengetahui tentang EBT akan semakin baik sehingga sosialisasi ke masyarakat kian banyak,” ujar Sudjoko. Selain itu, dunia kampus merupakan penghasil SDM masa depan Indonesia yang andal untuk mendukung dalam pengembangan EBT. Ia berjanji ke depan pihaknya akan lebih banyak terjun ke kampus untuk sosialisasi bioenergi. Harapannya, akan tercipta pemikiran baru, inovasi dan teknologi yang dapat meningkatkan efisiensi yang pada akhirnya membuat pemanfaatan EBT menjadi lebih ekonomis. Beberapa narasumber yang berkompeten di bidangnya turut hadir menjadi pembicara. Mereka terdiri dari para akademisi, praktisi energi dan perwakilan asosiasi di bidang bioenergi. Seminar tersebut dihadiri oleh ratusan mahasiswa, dosen, dan masyarakat umum. Para mahasiswa dan dosen datang dari berbagai universitas di Bali. (OL/S4-25)


6

TIPIKOR

SELASA, 14 NOVEMBER 2017

Pejabat Negara Harus Jadi Contoh Antikorupsi KETUA Majelis Permusyawaratan Rakyat Zulkifli Hasan kembali mengingatkan para pejabat negara untuk fokus dalam melayani masyarakat. Apalagi, hal itu sudah tercantum dalam sumpah jabatan ketika mereka dilantik. Hal tersebut ditandaskan Zulkifli dalam Festival Konstitusi dan Antikorupsi 2017 di Auditorium Djoko Soetono Kampus Universitas Indonesia, Depok, Jawa Barat, yang dihadiri pimpinan beberapa lembaga seperti KPK, MPR, dan Mahkamah Konstitusi. Para pemimpin tersebut membahas mengenai korupsi, khususnya yang terjadi di tubuh para pejabat negara. “Menjadi pejabat bukan untuk dirinya atau mencari kekayaan, tugasnya cuma melayani rakyat,” kata Zulkifli. Lebih lanjut, politikus Partai Amanat Nasional (PAN) itu memandang siapa pun pejabat yang menduduki jabatan untuk mencari keuntungan dan kekayaan, apalagi dengan cara korupsi, sesungguhnya bertentangan dengan konstitusi di Indonesia. Menurutnya, seseorang tidak akan menjadi kaya dengan cara seperti itu. “Kalau Saudara ambil uang negara Rp1 miliar, Anda enggak bertambah kaya, tapi bertambah hina,” tegasnya. Dalam kesempatan sama,

Wakil Ketua KPK Saut Situmorang menyatakan dalam pemberantasan korupsi yang perlu dilakukan ialah melakukan penguatan konstitusi. Terlebih persoalan korupsi yang sering terjadi akibat rendahnya integritas, dan pembangunan integritas tidak bisa hanya dilakukan KPK seorang diri. “Kalau kita lihat hari-hari belakangan ini, itu adalah persoalan integritas, bukan karena Indonesia enggak punya sumber daya alam, atau tidak pintar,” ujar Saut. Ia memandang bila setiap orang mulai menyadari bahwa hidup manusia hanya sebentar, sebetulnya mereka tidak akan berbuat korupsi. Saut merasa nilai-nilai itulah yang hilang selama ini, yakni seseorang menilai hidupnya hanya dengan benda yang dimiliki atau posisi yang ia tempati meski hidup orang itu sebetulnya sudah lebih dari berkecukupan. Dalam kesempatan itu Ketua MK Arief Hidayat menyatakan, meski dalam konstitusi sudah diatur landasan prinsip dasar dalam mengelola negara ialah bersih dari penyimpangan, perlu juga dukungan dari jalur pendidikan karena pendidikan dapat membangun karakter yang baik di masa depan. (Dro/P-5)

MI/ROMMY PUJIANTO

FESTIVAL KONSTITUSI DAN ANTIKORUPSI: (Dari kanan) Wakil Ketua KPK Saut Situmorang, Ketua MK Arief Hidayat, Ketua MPR Zulkifli Hasan, dan Dekan Fakultas

Hukum Universitas Indonesia Topo Santoso bersalaman saat pembukaan Festival Konstitusi dan Antikorupsi di Auditorium Djoko Soetono, FHUI, Depok, kemarin. Acara festival bertema Penguatan nilai konstitusi dalam penegakan antikorupsi itu diisi dengan penandatanganan deklarasi antikorupsi, pameran, dan diskusi seputar penanganan korupsi.

Hanura Resmi Pecat Miryam Selain dikeluarkan dari partai, Miryam juga akan segera diberhentikan sebagai anggota DPR melalui proses pergantian antarwaktu. RICHALDO Y HARIANDJA

richaldo@mediaindonesia.com

S

ETELAH divonis Pengadilan Tipikor Jakarta dengan hukuman lima tahun penjara dan denda Rp200 juta subsider 3 bulan kurungan, Miryam S Haryani langsung dipecat Partai Hanura. Ketua Umum Partai Hanura Oesman Sapta Odang (OSO) menegaskan langkah itu ditempuh setelah sebelumnya memberikan peringatan keras. Miryam dipecat dari keanggotaan partai. “(Telah) diberhentikan,” kata OSO di Gedung Nusantara

JAKSA penuntut umum pada Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengungkapkan adanya jatah pemberian uang buat Ketua DPR Setya Novanto. Hal itu terungkap dari hasil pemutaran rekaman pembicaraan milik Direktur Biomorf Lone LLC, Johannes Marliem. Marliem yang disebut-sebut merupakan saksi kunci kasus korupsi KTP-E ditemukan tewas di Amerika Serikat pada Agus-

V, Senayan, Jakarta, kemarin. Menurutnya, pemberhentian Miryam itu berlaku mulai Senin (13/11). Selanjutnya, akan dilakukan pergantian antarwaktu (PAW) terhadap posisi Miryam sebagai anggota DPR. Ia akan digantikan caleg yang meraih suara di bawahnya dari dapil yang sama. “PAW-nya akan dilaksanakan. Ya (segera) diproses fraksi (Hanura),” jelasnya.

Laporkan Novel Seusai sidang, Miryam menyatakan akan melaporkan penyidik senior Komisi Pemberantasan Korupsi Novel Baswedan ke polisi. Ia menu-

ding Novel telah memberikan keterangan tidak benar saat bersaksi dalam persidangan perkara KTP-E di Pengadilan Tipikor Jakarta. “Dia sudah memberikan keterangan tidak benar pada 23 Maret,” ujar Miryam. Namun, ia belum dapat memastikan kapan akan melaporkan Novel. Dia mengaku masih akan berkonsultasi dengan tim kuasa hukumnya. Politikus Partai Hanura itu memastikan bakal memperkarakan Novel hingga tuntas. “Saya akan kejar ke mana pun,” tegasnya. Miryam dan Novel sempat berdebat dalam sidang perkara

Miryam dan Novel sempat berdebat dalam sidang perkara pemberian keterangan palsu. pemberian keterangan palsu terkait dengan kasus KTP-E di pengadilan tipikor pada 30 Maret 2017. Dalam sidang itu Miryam mengaku mendapatkan tekanan saat kondisi fisiknya sedang tidak fit. Tekanan itu dialami saat diperiksa sebagai

saksi dalam kasus dugaan korupsi KTP-E di KPK. Namun, pernyataan Miryam itu dibantah Novel. Novel memastikan ruangan pemeriksaan yang digunakan saat memeriksa Miryam sudah cukup besar. Dengan begitu, keterangan Miryam dinilai tidak benar. Dalam persidangan kemarin, majelis hakim menyebut dari empat video rekaman yang diajukan sebagai alat bukti elektronik, tidak ditemukan adanya tekanan terhadap Miryam selama pemeriksaan. Hal itu diperkuat dengan analisis tim forensik psikologi dan forensik asosiasi.

Karena itu, majelis hakim berkesimpulan keterangan Miryam yang merasa ditekan penyidik selama pemeriksaan merupakan pernyataan yang tidak benar. “(Pernyataan Miryam) bertentangan dengan fakta, saksi, dan alat bukti lain,” ucap hakim Anwar. Miryam terbukti melanggar Pasal 22 jo Pasal 35 ayat 1 Undang-Undang Nomor 31 Tahun 1999 sebagaimana diubah dalam UU Nomor 20 Tahun 2001 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi jo Pasal 64 ayat 1 KUHP. Dalam vonis, majelis hakim memberikan pertimbangan

Johannes Marliem Buka-bukaan lewat Rekaman tus lalu. Rekaman ini diputar dalam persidangan terhadap terdakwa Andi Agustinus alias Andi Narogong di Pengadilan Tipikor Jakarta, kemarin. Dalam rekaman itu Marliem tengah berbicara dengan Direktur Pengelola Informasi Administrasi Kependudukan Direktorat Jenderal Kependudukan

dan Pencatatan Sipil, Sugiharto. Sugiharto yang dihadirkan sebagai saksi dari terdakwa Andi Narogong pun membenarkan isi percakapan itu. “Itu pembicaraan di ruang kerja saya,” kata Sugiharto. Sugiharto mengatakan, saat itu dirinya dan Marliem membicarakan soal pembayaran

jatah untuk Novanto. Pasalnya, Novanto disebut sebagai orang yang ada di balik Andi Narogong. “Bosnya Andi ya SN, Setya Novanto. Jatah untuk Setya Novanto,” kata Sugiharto. Sugiharto menjelaskan awalnya Andi Narogong meminta agar Novanto yang saat itu menjabat Ketua Fraksi Golkar

diberikan jatah sebesar Rp100 miliar. Akan tetapi, Marliem pada saat itu baru memiliki Rp60 miliar. “Jatahnya kalau bisa Rp100 miliar (untuk Novanto),” lanjutnya. Dalam rekaman pembicaraan, Sugiharto juga terbukti menawarkan agar Marliem menunggu perhitungan penge-

luaran biaya dengan Direktur PT Quadra Solutions Anang Sugiana Sudihardjo. “Pekerjaan supaya diselesaikan dulu. Anang sama Marliem ada hitungan yang masih belum jelas. Antara Anang sama Marliem itu ada hitungan di lapangan yang belum dihitung,” kata Sugiharto.

yang meringankan dan memberatkan bagi Miryam. Hal yang meringankan ialah Miryam bersikap sopan selama persidangan dan tak pernah dihukum. Hal yang memberatkan, Miryam dinilai tidak mendukung upaya pemerintah dalam memberantas korupsi dan selama persidangan tidak mengakui perbuatannya. Berkenaan dengan putusan tersebut, Miryam mengaku akan memikirkan kesempatan banding yang diberikan majelis hakim. Ia akan memutuskan hal itu selama tujuh hari ke depan. “Saya pikir-pikir dulu,” ujarnya. (Mtvn/P-3)

Dalam surat dakwaan atas Andi Narogong disebutkan bahwa Novanto mendapat jatah Rp574,2 miliar. Jatah itu sebagai imbalan karena Novanto selaku Ketua Fraksi Partai Golkar DPR periode 2009-2014 membantu meloloskan proyek KTP-E. Saat ini, Novanto pun telah ditetapkan menjadi tersangka kasus KTP-E untuk kedua kalinya oleh KPK. (Ant/P-5)

Jaksa Jangan Sampai Ketinggalan Modus Kejahatan BENTUK serta modus kejahatan semakin beragam, berubahubah, dan kerap mengikuti perkembangan teknologi. Penegak hukum, termasuk jaksa, dituntut selalu meningkatkan kemampuan dan wawasan agar tidak ketinggalan zaman. Hal itu dikemukakan Jaksa Agung HM Prasetyo ketika memberi amanat pada penutupan Pendidikan dan Pelatihan Pembentukan Jaksa Angkatan LXXIV Gelombang II Tahun 2017 di Badan Diklat Kejaksaan RI, Jakarta, kemarin. “Seorang jaksa di masa sekarang ini juga dituntut harus mampu menangani masalah global dan berpandangan

BERMARTABAT DAN TEPERCAYA:

Jaksa Agung HM Prasetyo saat Pelantikan Pembentukan Jaksa Angkatan Ke-74 Gelombang II 2017 di Jakarta, kemarin. Setelah mereka digembleng dalam diklat, Jaksa Agung menyakini para insan Adhyaksa muda itu akan meningkatkan citra kejaksaan sebagai lembaga penegak hukum yang bermartabat dan tepercaya. PUSPENKUM KEJAKSAAN AGUNG

jauh ke depan. Namun, di saat yang sama juga tetap menjaga jati dirinya sebagai seorang abdi hukum yang peka dan arif dapat membaca, mencerna, memahami, dan mempersembahkan rasa keadilan bagi masyarakat,” tutur Jaksa Agung. Prasetyo juga menekankan agar penegak hukum menjadi pemecah persoalan, bukan justru melibatkan diri dalam tindak kriminal hingga penyalahgunaan wewenang. Ia mengingatkan citra dan wibawa penegak hukum di mata masyarakat menurun. Hal itu menjadi salah satu tantangan Korps Adhyaksa. Para jaksa harus mampu memadupadankan beberapa

aspek, profesionalitas dengan keteguhan sikap, serta menjunjung tinggi nilai integritas dan keluhuran hati nurani. “Saudara-Saudara dituntut untuk kukuh membentengi diri terhadap berbagai kebiasaan dan budaya yang tidak mendukung berjalannya penegakkan hukum yang bersih dan bebas korupsi.” Seusai menyampaikan amanat, Jaksa Agung menyebut kekosongan posisi wakil jaksa agung akan segera terisi. Pelantikan akan dilakukan dalam pekan ini. Pendidikan dan pelatihan kali ini melibatkan 257 jaksa baru yang akan ditempatkan di berbagai wilayah di Tanah Air. (Gol/P-1)



8

OPINI

SELASA, 14 NOVEMBER 2017

Istri Korban KDRT dalam Keluarga S

E S U N G G U H N YA t i dak ada satu pun rumah tangga di dunia ini yang tidak diwarnai perbedaan, dan bahkan konflik yang terbuka. Selama proses penyesuaian antara pasangan satu dan yang lain, niscaya pasti pernah terjadi pergesekan dan letupan konflik yang dipicu berbagai alasan. Namun, apa yang dilakukan seorang dokter bernama Ryan Helmi di Jakarta Timur ini benar-benar sulit dinalar akal sehat. Gara-gara dipicu tindakan istri yang menggugat cerai, bukannya melakukan introspeksi atas kesalahan yang menyakiti hati istrinya, dokter Ryan Helmi kemudian malah menembak hingga tewas istrinya sendiri. Setelah terjadi adu mulut dengan istrinya yang juga seorang dokter, Helmi tiba-tiba mengeluarkan pistol dan langsung menembak istrinya sendiri sebanyak enam kali hingga korban tewas. Istri Helmi itu meminta cerai karena selama lima tahun pernikahannya, ia sering menjadi korban KDRT suaminya. Sayangnya, sebelum gugatannya dikabulkan, dokter Letty Sultri, istri pelaku, keburu tewas karena luka tembakan suaminya. Saat ini Helmi, suami pelaku pembunuhan itu, memang telah menyerahkan diri ke Kantor Polda Metro Jaya sambil membawa dua pistol, yakni revolver rakitan dan jenis FN. Berdasarkan hasil tes urine, Helmi positif mengonsumsi obat penenang benzodiazepine. Atas perbuatan yang dilakukan, suami yang tega membunuh istrinya sendiri itu kemudian dijerat pembunuhan berencana dengan Pasal 340 dan 338 Kitab Un-

M

dang-Undang Hukum Pidana (KUHP). Di Indonesia, kisah suami yang tega membunuh istrinya sendiri, bahkan termasuk membunuh anak-anak kandungnya sendiri pun, sebetulnya bukan hal baru. Kasus pembunuhan yang dilakukan Helmi terhadap istrinya sendiri bukanlah satu-satunya kasus kehidupan rumah tangga yang berakhir tragis. Di berbagai wilayah, kasus pembunuhan istri yang dilakukan suaminya sendiri ini tidak sekali-dua kali terjadi. Bahkan, ada pula kasus pembunuhan istri sendiri yang dilakukan dengan sangat kejam, dengan korban tidak hanya dibunuh, tetapi juga dimutilasi. Kasus pembunuhan dokter Letty oleh suaminya sendiri menarik perhatian publik karena pelakunya ialah orang yang notabene berpendidikan tinggi. Sejumlah studi telah banyak membuktikan kasus tindak kekerasan dan pembunuhan yang terjadi dalam keluarga biasanya lebih banyak terjadi pada keluarga dari golongan menengah ke bawah. Fakta yang terungkap ialah suami yang kasar biasanya miskin, kurang berpendidikan, pengangguran atau teperangkap dalam pekerjaan yang bergaji rendah (Horton & Hunt, 1984). Perilaku dokter Helmi yang tega membunuh istrinya sendiri membuktikan tindak kekerasan dan sikap tega suami membunuh istrinya sendiri ternyata tidak dibatasi sekat-sekat kelas sosial-ekonomi pelakunya. Faktor pemicu terjadinya tindak kekerasan dan pembunuhan istri oleh suaminya sendiri dalam banyak kasus disebabkan ketersinggungan

Bagong Suyanto

Guru Besar Sosiologi FISIP Universitas Airlangga

hasilan sendiri, dan tidak lagi bergantung pada pemberian suaminya, perlakuan semena-mena suaminya umumnya tidak lagi mereka toleransi. Dalam lima tahun terakhir, bukan rahasia lagi bahwa di berbagai daerah pengajuan gugatan permintaan cerai meningkat pesat dengan mayoritas pengajuan p e r c e ra i a n i n i biasanya dilaksanakan pihak istri. Ada berbagai ragam alasan dalam pengajuan p e r c e ra i a n , mulai tekanan ekonomi, tuduhan KDRT yang

para suami y a n g m e ra s a wilayah kehormatan, harga diri, dan batas kekuasaan mereka telah dilanggar. Seorang suami yang merasa posisinya sebagai kepala rumah tangga dan tulang punggung keluarga sering tidak bisa menerima kenyataan bahwa istrinya bukanlah sosok perempuan yang serbapenurut dan mau menerima ideologi patriarkis yang menyubordinasi m e r e k a . Ke t i k a pihak istri telah memiliki karier dan peng-

dilakukan pihak suami, atau tidak bertanggung jawabnya suami, serta ketidakharmonisan keluarga. Selain faktor ekonomi dan berbagai faktor lain, terjadinya domestic violence (kekerasan dalam rumah tangga) dan perasaan tidak aman sebagai istri dalam keluarga ialah pemicu utama terjadinya perceraian di masyarakat. Sebuah studi melaporkan sekitar 10% hingga 25% wanita yang menikah umumnya pernah mengalami tindak kekerasan dari pasangannya (Dobash, 1996). Bentuk kekerasan yang dialami para istri dalam keluarga bermacam-macam, mulai verbal abuse, sekadar tamparan, hingga tindak kekerasan yang berakhir dengan kematian korban. Menikah bagi sebagian suami pada dasarnya acap dipahami sebagai tiket atau izin untuk memukul pasangannya. Di masa lalu, ketika perempuan masih tidak berdaya, mungkin sebagian besar istri lebih memilih menahan penderitaan mereka dan bahkan menutupi apa yang mereka alami dengan pertimbangan demi nama baik dan keselamatan anak-anak. Pada saat kaum perempuan masih inferior, marginal, tersubordinasi, dan lemah posisi bargaining-nya, perlakuan semena-mena dan yang menyubordinasi memang biasanya akan ditelan mentah-mentah begitu saja dan dipahami sebagai hal yang menjadi takdir kaum perempuan. Namun, lain soal ketika posisi tawar kaum perempuan mulai meningkat, bersamaan dengan makin terbukanya kesempatan kerja dan jalur pendidikan bagi

kaum perempuan. Dalam berbagai kasus, konflik dalam rumah tangga yang kemudian berakhir pada perlakuan yang semena-mena kepada kaum perempuan, selain bersumber dari kekhawatiran kaum pria kehilangan kekuasaan dan kewenangan mereka sebagai kepala rumah tangga, juga acap kali dipicu perasaan cemburu yang berlebihan dan ketidakpuasan terhadap layanan yang diberikan pasangan mereka dalam urusan domestik. Pada satu titik yang kaum perempuan sudah tidak lagi mampu menahan penderitaan, yang terjadi kemudian ialah perceraian menjadi jalan keluar yang menjanjikan. Goode (2002) menyatakan dalam berbagai kasus, banyak ditemui keluarga yang merupakan ‘keluarga selaput kosong’, tetapi tidak sampai tahap perceraian. Risiko yang ditanggung perempuan yang makin berdaya memang sering kali di luar dugaan. Meski dalam berbagai kasus kebanyakan suami mau introspeksi dan bahkan menerima perceraian atas gugatan istri, masih ada sebagian suami yang tidak siap menerima perubahan dan keberdayaan istri. Kasus pembunuhan dokter Letty oleh suaminya sendiri karena enggan dicerai ialah salah satu bukti bahwa persoalan KDRT dan posisi subordinat kaum perempuan masih mewarnai banyak keluarga di Tanah Air. Untuk mencegah agar kasus serupa tidak terjadi lagi di kemudian hari, yang dibutuhkan tak pelak ialah kepedulian masyarakat untuk ikut menjaga keselamatan kaum perempuan yang selama ini teraniaya.

Kesetaraan Agama dan Aliran Kepercayaan Gunoto Saparie

permohonan judicial review terkait dengan kolom agama bagi penghayat kepercayaan patut disyukuri dan diapresiasi. Meskipun demikian, upaya itu sebenarnya belum menyentuh pada akar masalah sesungguhnya, yakni pada dasarnya negara masih bersikap diskriminatif dalam hal pengakuan agama-agama yang ada di Indonesia. Hal itu bisa dilihat dari kelompok agama Baha’i, Sikh, Yahudi, Saksi Jehova, Eden, Zoroaster, Milla Abraham, dan agama lainnya yang tidak memiliki ruang dalam produk legal di Indonesia, termasuk hasil putusan MK di atas. Aliran kepercayaan yang diakui secara definitif baik pada UU No 24 Tahun 2013 jo UU No 24 Tahun 2013 tentang Administrasi Kependudukan-dan peraturan turunannya, hingga Peraturan Bersama Menbudpar dan Mendagri No 43/41 Tahun 2009 tentang Pedoman Pelayanan Kepercayaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa, hanyalah aliran kepercayaan yang berasal dari tradisi lokal.

AHKAMAH Konstitusi (MK) mencatat sejarah penting lewat putusan mereka terkait dengan pengakuan terhadap penghayat kepercayaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa. MK belum lama ini mengabulkan gugatan penghayat kepercayaan agar boleh mengisi di kolom agama pada kartu tanda penduduk (KTP). Putusan itu diketuk sembilan hakim konstitusi secara bulat. Tidak ada perbedaan pendapat dalam putusan tersebut. Kesembilan hakim konstitusi itu ialah Arief Hidayat, Anwar Usman, Manahan Sitompul, Wahidudin Adams, I Dewa Gede Palguna, Maria Farida Indarti, Saldi Isra, Suhartoyo, dan Aswanto. Majelis hakim konstitusi juga menganggap Pasal 61 ayat (2), Pasal 64 dalam UU Administrasi Kependudukan (Adminduk) bertentangan dengan UUD 1945. Mereka sepakat kepercayaan memiliki kedudukan setara dengan agama. Dengan demikian, dalil para pemohon tentang inkonstitusionalitas Pasal

61 ayat (2) dan Pasal 64 ayat (5) UU Administrasi Kependudukan beralasan menurut hukum. Gugatan atas Pasal 61 ayat (1) dan Pasal 64 ayat (1) dalam UU Nomor 23/2006 tentang Administrasi Kependudukan sebagaimana telah diubah dengan Undang-Undang Nomor 24/2013 diajukan Nggay Mehang Tana, Pagar Demanra Sirait, Arnol Purba, dan kawan-kawan. Gugatan itu dilakukan agar para penghayat kepercayaan bisa menulis kepercayaan mereka di kolom KTP. Pasal yang digugat itu hanya menyebutkan kata agama sebagai elemen data kependudukan yang harus dimuat di dalam kartu tanda penduduk (KTP). Lebih lanjut dalam Pasal 61 ayat (2) dan Pasal 64 ayat (5) disebutkan bahwa bagi penduduk yang agamanya belum diakui atau bagi penghayat kepercayaan, elemen data kependudukan terkait dengan agama tidak perlu diisi. Dalam aturan perundangundangan, para penghayat kepercayaan atau penduduk

PARTISIPASI OPINI

Kirimkan ke email: opini@mediaindonesia.com atau opinimi@yahoo.com atau fax: (021) 5812105, (Maksimal 5.500 karakter tanpa spasi. Sertakan nama, alamat lengkap, nomor telepon, foto kopi KTP, nomor rekening, dan NPWP). Setiap materi baik artikel, tulisan, maupun foto, yang telah ditampilkan di harian Media Indonesia dapat dimuat kembali baik dalam format digital maupun nondigital yang tetap merupakan bagian dari harian Media Indonesia.

Pendiri: Drs. H. Teuku Yousli Syah MSi (Alm) Direktur Utama: Lestari Moerdijat Direktur Pemberitaan/Penanggung Jawab: Usman Kansong Deputi Direktur Pemberitaan: Gaudensius Suhardi Direktur Pengembangan Bisnis: Shanty Nurpatria Direktur Keuangan dan Administrasi: Firdaus Dayat Dewan Redaksi Media Group: Bambang Eka Wijaya, Djadjat Sudradjat, Elman Saragih, Gaudensius Suhardi, Laurens Tato, Lestari Moerdijat, Rahni Lowhur Schad, Saur Hutabarat (Ketua), Suryopratomo, Usman Kansong Redaktur Senior: Djadjat Sudradjat, Elman Saragih, Laurens Tato Kepala Divisi Pemberitaan: Teguh Nirwahyudi Kepala Divisi Content Enrichment: Ade Alawi Kepala Divisi Artistik & Foto: Hariyanto Asisten Kepala Divisi Pemberitaan: Haryo Prasetyo, Jaka Budisantosa, Mochamad Anwar Surahman, Ono Sarwono, Rosmery C. Sihombing, Sabam Sinaga, Victor JP Nababan Kepala Sekretariat Redaksi: Sadyo Kristiarto Redaktur: Adiyanto, Agus Mulyawan, Agus Triwibowo, Agus Wahyu Kristianto, Ahmad Punto, Anton Kustedja, Aries Wijaksena, Basuki Eka P, Bintang Krisanti, Cri Qanon Ria Dewi, Denny Parsaulian Sinaga, Eko Rahmawanto, Eko Suprihatno, Henri Salomo, Ida Farida, Iis Zatnika, Irana Shalindra, M. Soleh, Mathias S. Brahmana, Mirza Andreas, Patna Budi Utami, Raja Suhud V.H.M, Soelistijono, Sitria Hamid, Widhoroso, Windy Dyah Indriantari

Fungsionaris Ikatan Cendekiawan Muslim Indonesia (ICMI) Jawa Tengah yang agamanya ‘belum diakui’ diminta untuk tidak mengisi kolom agama dalam kartu tanda penduduk (KTP), ‘tetapi tetap dilayani dan dicatat dalam database kependudukan’. Akan tetapi, kenyataan di lapangan, para penghayat kepercayaan yang mengosongkan kolom agama di KTP tidak mendapatkan pelayanan yang setara sebagaimana warga negara pada umumnya, bahkan mengalami diskriminasi. Beberapa dari perlakuan diskriminatif yang menimpa para pemohon berupa ketidaksetaraan dalam akses terhadap pekerjaan, akses terhadap hak atas jaminan sosial, dan tidak diakuinya perkawinan adat mereka yang berimbas pada akta kelahiran anak dan pendidikannya. Dalam beberapa kasus juga ditemukan stigma-stigma dalam kehidupan sosial mereka. Dalam kasus lain ditemukan ada yang terpaksa mengisi kolom agama dengan agama yang

Staf Redaksi: Abdillah M. Marzuqi, Adam Dwi Putra, Adhi M Daryono, Agung Wibowo, Ahmad Maulana, Akhmad Mustain, Anata Syah Fitri, Andhika Prasetyo, Asni Harismi, Astri Novaria, Budi Ernanto, Cornelius Eko, Christian Dior Simbolon, Deri Dahuri, Dero Iqbal Mahendra, Dhika Kusuma Winata, Dwi Tupani Gunarwati, Dzulfikri, Emir Chairullah, Eni Kartinah, Fario Untung, Fathia Nurul Haq, Fetry Wuryasti, Gabriela Jessica Restiana Sihite, Gana Buana, Ghani Nurcahyadi, Golda Eksa, Haufan H. Salengke, Hera Khaerani, Heryadi, Hillarius U. Gani, Irene Harty, Irvan Sihombing, Iwan Kurniawan, Jonggi Pangihutan M, Mohamad Irfan, Muhamad Fauzi, Nur Aivanni Fatimah, Nurtjahyadi, Panca Syurkani, Permana Pandega Jaya, Puput Mutiara, Putri Anisa Yulianti, Ramdani, Retno Hemawati, Richaldo Yoelianus Hariandja, Rommy Pujianto, Rudy Polycarpus, Selamat Saragih, Sidik Pramono, Siswantini Suryandari, Siti Retno Wulandari, Sugeng Sumariyadi, Sulaiman Basri, Sumaryanto, Susanto, Syarief Oebaidillah, Tesa Oktiana Surbakti, Thalatie Yani, Thomas Harming Suwarta, Usman Iskandar, Wisnu AS, Zubaedah Hanum Biro Redaksi: Dede Susianti (Bogor); Eriez M. Rizal (Bandung); Kisar Rajagukguk (Depok); Firman Saragih (Karawang); Sumantri Handoyo (Tangerang); Yusuf Riaman (NTB); Baharman (Palembang); Haryanto (Semarang); Widjajadi (Solo); Faishol Taselan (Surabaya) DIVISI TABLOID, MAJALAH, DAN BUKU (PUBLISHING) Kepala Divisi: Budiana Indrastuti Asisten Kepala Divisi: Tjahyo Utomo Redaktur: Sri Purwandhari CONTENT ENRICHMENT Periset: Heru Prasetyo (Redaktur), Desi Yasmini S, Gurit Adi Suryo

Para penghayat kepercayaan yang mengosongkan kolom agama di KTP tidak mendapatkan pelayanan yang setara sebagaimana warga negara pada umumnya, bahkan mengalami diskriminasi. bukan kepercayaannya agar administrasi pembuatan KTP ‘lebih mudah’. Di era Orde Lama agama didefinisikan dengan sangat eksklusif, yaitu yang memiliki

kitab suci, nabi, dan pengakuan internasional. Pemerintah Orde Lama bahkan membentuk Pengawas Aliran Kepercayaan Masyarakat (Pakem) pada 1953. Departemen Agama pada waktu itu melaporkan bahwa pada 1953 telah ada 360 organisasi kebatinan/kepercayaan. Setelah terwadahi dalam Badan Koordinasi Kebatinan Indonesia (BKKI), organisasi-organisasi kebatinan itu berhasil menyelenggarakan kongres pertama pada 1955 dengan ketuanya, Mr Wongsonegoro, salah satu perumus UUD 1945. Pada 1965 lahir penetapan presiden (yang nantinya menjadi UU PNPS 1/1965 tentang Penodaan Agama) yang ingin melindungi agama dari penodaan oleh aliran kepercayaan. Kemudian pada 1970 Golkar membentuk Sekretariat Kerja Sama Kepercayaan (SKK). BKKI lalu bertransformasi menjadi Badan Kongres Kepercayaan

Bahasa: Dony Tjiptonugroho (Redaktur), Adang Iskandar, Henry Bachtiar, Meirisa Isnaeni, Ridha Kusuma Perdana, Riko Alfonso, Suprianto ARTISTIK Asisten Kepala Divisi: Rio Okto Waas Redaktur: Annette Natalia, Budi Setyo Widodo, Donatus Ola Pereda, Gatot Purnomo, Gugun Permana, Marjuki, Ruddy Pata Areadi Staf Artistik: Ami Luhur, Ananto Prabowo, Aria Mada, Bayu Wicaksono, Briyan Bodo Hendro, Catherine Siahaan, Dedy, Dharma Soleh, Duta Amarta, Fauzi Zulkarnaen, Haris Imron Armani, Haryadi, Marionsandez G, Muhamad Nasir, Muhamad Yunus, Nana Sutisna, Nehemia Nosevy Kristanto, Novi Hernando, Novin Herdian, Nurkania Ismono, Nurul Arohmat, Pamungkas Bayu Aji, Reza Fitarza Z, Rio Thaba Pratama Burhan, Riri Puspa Destianty, Rugadi Tjahjono, Seno Aditya, Swielida Angraita, Tampan Destawan, Tutik Sunarsih Olah Foto: Andi Nursandi, Sutarman PENGEMBANGAN BISNIS Kepala Divisi Marketing Communication: Fitriana Saiful Bachri Kepala Divisi Iklan: Gustaf Bernhard R Asisten Kepala Divisi Iklan: Wendy Rizanto Perwakilan Bandung: Sulaeman Gojali (022) 4210500; Surabaya: (031) 5667359; Yogyakarta: Andi Yudhanto (0274) 523167. KORESPONDEN Jawa Barat: Benny Bastiandy, SE (Cianjur/Sukabumi), Budi Mulia Setiawan, Depi Gunawan (Bandung), Nurul Hidayah (Cirebon), Reza Sunarya (Purwakarta), Setyabudi Kansil (Cianjur), Kristiadi (Tasikmalaya), Banten: Deni Aryanto (Tangerang Selatan)

Kejiwaan Kerohanian Kebatinan Indonesia (BK5I). Pada 1973 Tap MPR tentang GBHN menyatakan agama dan kepercayaan adalah ekspresi kepercayaan terhadap Tuhan YME yang sama-sama ‘sah’, dan keduanya ‘setara’. Namun, pada 1978 keluar ketetapan MPR yang menyatakan kepercayaan bukanlah agama, melainkan kebudayaan. Tap MPR Nomor 4 Tahun 1978 itu juga mengharuskan adanya kolom agama (yang wajib diisi dengan salah satu dari 5 agama) dalam formulir pencatatan sipil. Pada era pascareformasi, dengan masuknya klausulklausul HAM dalam instrumen legal negara, para penganut kepercayaan kembali mendapat pengakuan. Dengan instrumen HAM, para penganut kepercayaan terlindungi dari pemaksaan untuk pindah ke agama ‘resmi’. Akan tetapi, diskriminasi masih ada, yaitu dengan adanya Pasal 61 UU Adminduk 2006: identitas kepercayaan tidak dicatatkan dalam kolom agama. Tentu saja dikabulkannya

Jawa Tengah: Akhmad Safuan (Pekalongan), Djoko Sardjono (Klaten), Ferdinand (Solo), Liliek Dharmawan (Purwokerto), Tosiani S (Temanggung), Supardji Rasban (Brebes), Yogyakarta: Agus Utantoro, Ardi Teristi Hardi, Furqon Ulya Himawan, Jawa Timur: Abdus Syukur (Pasuruan), Bagus Suryo Nugroho (Malang), Edy Saputra (Blitar), Heri Susetyo (Sidoarjo), Khoirul Hamdani (Banyuwangi), Muhammad Ahmad Yakub (Bojonegoro), Muhammad Ghozi (Madura), Sunarwoto (Madiun) Aceh: Amiruddin Abdullah (Pidie), Hendra Saputra (Banda Aceh), Sumatra Utara: Januari Hutabarat (Taput), Puji Santoso, Yennizar (Medan), Sumatra Barat: Hendra Makmur, Yose Hendra (Padang), Riau: Bagus Himawan, Rudi Kurniawansyah (Pekanbaru), Kepri: Hendry Kremer (Batam), Bangka Belitung: Rendy Ferdiansyah (Pangkalpinang), Bengkulu: Marliansyah, Jambi: Solmi, Lampung: Ahmad Novriwan (Bandarlampung), Kalimantan Barat: ArisMunandar (Sungai Raya), Kalimantan Tengah: Surya Suryanti (Palangkaraya), Kalimantan Selatan: Denny Susanto (Banjarmasin), Kalimantan Timur: Syahrul Karim (Balikpapan), Sulawesi Utara: Voucke Lontaan (Manado), Sulawesi Tengah: M Taufan SP Bustan (Palu), Subandi Arya (Poso), Sulawesi Barat: Farhanuddin (Mejene), Sulawesi Tenggara: Abdul Halim Ahmad (Kendari), Sulawesi Selatan: Lina Herlina (Makassar), Bali: Arnoldus Dhae (Denpasar), Gede Ruta Suryana (Kuta), NTT: Alexander Paulus Taum (Lembata), Palce Amalo (Kupang), Maluku Utara: Burhanuddin Arsyad (Ternate), Maluku: Hamdi Jempot (Ambon), Papua: Marcelinus Kelen (Jayapura)

Telepon Layanan Pembaca: (021) 5821303 Telepon Iklan: (021) 5812113, 5801480 Fax Iklan: (021) 5812107, 5812110 Fax Customer Service: (021) 5820476, Telepon Sirkulasi: (021) 5812095, Telepon Distribusi: (021) 5812077, Telepon Percetakan: (021) 5812086, Harga Langganan: Rp89.000 per bulan (Jabodetabek), di luar P. Jawa + ongkos kirim, No. Rekening Bank: a.n. PT Citra Media Nusa Purnama Bank Mandiri - Cab. Taman Kebon Jeruk: 117-009-500-9098; BCA - Cab. Sudirman: 035-3065014, Diterbitkan oleh: PT Citra Media Nusa Purnama, Jakarta, Alamat Redaksi/Tata Usaha/Iklan/Sirkulasi: Kompleks Delta Kedoya, Jl. Pilar Raya Kav. A-D, Kedoya Selatan, Kebon Jeruk, Jakarta Barat - 11520, Telepon: (021) 5812088 (Hunting), Fax: (021) 5812105 (Redaksi) e-mail: redaksi@mediaindonesia.com, Percetakan: Media Indonesia, Jakarta, ISSN: 0215-4935, Website: www.mediaindonesia. com, DALAM MELAKSANAKAN TUGAS JURNALISTIK, WARTAWAN MEDIA INDONESIA DILENGKAPI KARTU PERS DAN TIDAK DIPERKENANKAN MENERIMA ATAU MEMINTA IMBALAN DENGAN ALASAN APA PUN


SUARA ANDA

SELASA, 14 NOVEMBER 2017

EDITORIAL

9

Tanggapan Editorial

13 November 2017

Kita Semua Bersaudara

Orang Papua juga Warga Negara N

EGARA melindungi segenap bangsa Indonesia dan seluruh tumpah darah Indonesia. Begitu kata Pembukaan Undang-Undang Dasar 1945. Itu artinya negara wajib hukumnya melindungi setiap jengkal tanah yang masuk wilayah teritorial Indonesia plus warga negara yang tinggal di dalamnya. Lebih penting tentu melindungi warga negara ketimbang tanah atau wilayah. Buktinya, negara bukan cuma wajib melindungi warga negara yang berdiam di wilayah Indonesia, melainkan pula warga negara Indonesia di mana pun berada di dunia ini. Itulah sebabnya negara membebaskan warga negara kita yang diculik dan disandera di Marawi, Filipina Selatan, contohnya. Contoh lain, negara menyediakan pembelaan bagi warga negara yang menghadapi proses hukum di negara lain. Bila negara peduli dengan warga negara di luar negeri, negara semestinya lebih peduli lagi dengan warga negara di dalam negeri. Jangan sampai warga negara di seberang lautan tampak, warga negara di pelupuk mata tercampak. Dalam konteks itulah kita semestinya melihat kasus pengisolasian atau penyanderaan warga Kampung Banti dan Kimberly, Distrik Tembagapura, Papua, oleh kelompok bersenjata. Papua juga Indonesia betapapun le-

FORUM

taknya sangat jauh dari pusat negara dan pemerintahan. Papua tetap Indonesia meski ada upaya memisahkannya. Warga yang disandera 1.300 orang. Satu jumlah yang tidak boleh diremehkan. Akan tetapi, bukan jumlah yang menjadi persoalan. Satu orang pun yang disandera harus menjadi persoalan negara karena rakyat Papua juga warga negara Indonesia. Oleh karena itu, negara harus mengurus kasus penyanderaan rakyat Papua tersebut. Jangan sampai negara abai kepada Papua karena sibuk mengurus hiruk pikuk politik dan hukum di Ibu Kota Jakarta. Dengan perkataan lain, negara harus bertindak atas penyanderaan warga Papua karena orang Papua juga warga negara Indonesia dan tanah Papua juga wilayah Indonesia. Aparat keamanan wajib hukumnya membebaskan warga Papua dari penyanderaan atau isolasi tersebut. Akan tetapi, aparat harus cermat supaya tak jatuh korban di kalangan rakyat. Terhadap para pelaku penyanderaan, aparat jangan ragu menindak mereka sesuai dengan hukum yang ber-

SENO

laku. Para penyandera ialah kaum separatis bersenjata yang berjuang memisahkan diri dengan kekerasan. Hukum tak menoleransi kekerasan atas nama apa pun. Sudah barang tentu membebaskan rakyat Papua dari penyanderaan me-

YA memang!! Kitorang samua warga negara. Kitorang samua basodara. Semoga itu bukan cuma jadi lirik lagu.

Nyoman Wardhana

NKRI Harga Mati

ITULAH imbas globalisasi, semua itu kelakuan segelintir elite politik. NKRI harga mati.

Fiki Ashari

Memulai Sosialisasi rupakan langkah jangka pendek. Negara harus secepatnya dan secermatnya menempuh langkah ini. Makin berlama-lama aparat bertindak, makin menderita rakyat Papua korban penyanderaan. Membebaskan Papua dari ancaman separatisme bersenjata menjadi strategi jangka panjang yang harus diterapkan. Pendekatan kesejahteraan melalui otonomi khusus yang ditempuh pemerintah pusat sudah tepat. Bila sejahtera, orang Papua enggan bergabung dengan gerakan separatis bersenjata. Lebih dari itu, negara harus menyejahterakan karena orang Papua juga warga negara dan Papua juga Indonesia. Dalam jangka panjang, tidak ada salahnya dipikirkan pendekatan politik supaya perjuangan bersenjata di Papua bermetamorfosis menjadi perjuangan politik. Model Aceh, tentu dengan berbagai modifikasi yang disesuaikan dengan konteks Papua, perlu dipikirkan. Pendekatan atau perjuangan politik akan menciptakan keamanan dan kedamaian di Papua. Negara mesti menghadirkan kedamaian dan keamanan di sana karena orang Papua juga warga negara dan Papua juga Indonesia.

YA setuju, itu baru pandangan yang benar karena ada dasar konstitusi pada pembicaraan. Kita Indonesia ini harus memulai sosialisasi pembicaraan, mungkin juga kebijakan pemerintah dan seluruh aspek kehidupan negara yang memiliki dasar konstitusi.

@coffeeandvillage08

Sudah Mulai Percaya

MASYARAKAT Papua sudah mulai percaya pada pemerintah lewat program pembangunan infrastruktur di sana. Jangan biarkan isu ini membuat kepercayaan masyarakat Papua kepada pemerintah kembali tergerus.

@Ridolicious

Diperlakukan Adil

KARENA warga negara, mereka harus diperlakukan adil bagi seluruh orang Papua dan juga sebagai warga negara Indonesia harus taat hukum termasuk dengan tidak membawa senjata api tanpa izin.

@paulsumera

Jauhi Sikap Anarkistis

DEMI damainya NKRI, mari bung kita tunjukkan sikap kita sebagai warga negara Indonesia yang cinta damai dengan menjauhkan diri dari sikap anarkistis dan bertindak rasional.

Irvine

Tindak Tegas

TINDAK tegas pelaku kriminal, jangan selalu bicara HAM! Karena penyanderaan itu pelanggaran HAM!

@rifqi48701491

Kirimkan keluhan dan komentar Anda tentang pelayanan publik ke e-mail: forum@mediaindonesia.com

Kirimkan komentar Anda atas tema: Bagaimana Menghilangkan Kekerasan dalam Rumah Tangga? (13-18 November 2017) opini publik ke e-mail: forum@mediaindonesia.com

Klarifikasi Serikat Pekerja PT JICT

T

ERKAIT tulisan Dewan Redaksi Media Group, Bapak Suryopratomo soal kiprah Hutchison di Media Indonesia yang berjudul ABS pada halaman 12 edisi 4 November 2016, Serikat Pekerja Jakarta International Container Terminal (SP JICT) perlu menyampaikan beberapa klarifikasi: 1. Hutchison Ports milik taipan Hong Kong, Li Ka Shing mengoperasikan pelabuhan petikemas terbesar di Indonesia, JICT. Kontraknya selama 20 tahun (1999-2019), namun diperpanjang 5 tahun sebelum kontrak berakhir. Dari investigasi Panitia Angket DPR RI tentang Pelindo II dan Audit Investigatif Badan Pemeriksa Keuangan (BPK), menemukan perpanjangan kontrak JICT (2015-2039) kepada Hutchison tanpa izin konsesi pemerintah. Selain itu, merugikan negara sedikitnya Rp4,08 triliun. Hutchison juga ditunjuk langsung tanpa tender yang memadai. Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) saat ini tengah menyidik kasus tersebut. Menjadi pertanyaan kenapa Bapak tidak menulis manifestasi bisnis Hutchison yang menurut BPK melanggar aturan di Indonesia? Lagipula pelanggaran hukum Hutchison dalam kasus JICT, merupakan ancaman serius terhadap reputasi global grup bisnis Li Ka Shing. 2. JICT sudah dikelola anak bangsa sejak 1978. Saat itu bernama Unit Terminal Petikemas (UTPK). Ketika Hutchison datang pada 1999, sebanyak 99% putra-putri bangsa tetap mengoperasikan JICT. Dalam perjanjian 1999, tercantum ‘saham merah putih’ untuk semangat nasionalisasi saat berakhir kontrak 2019. Seharusnya alih pengetahuan dan teknologi sudah selesai. Indonesia bisa berdaulat atas pintu gerbang perekonomian nasional pada 2019. Pemerintah pun dapat memberikan Hutchison kesempatan menggarap pelabuhan lain yang belum maju. Menurut Bapak, Hutchison berjasa dalam memberikan remunerasi terbaik dan melatih karyawan. Namun, gaji terendah pegawai JICT bukanlah Rp36 juta seperti Bapak tulis, melainkan Rp7,9 juta. Remunerasi ini telah menghitung kemampuan perusahaan dan produktivitas pekerja. Sampai saat ini, produktivitas JICT yang terbaik di Indonesia. Jika dibandingkan, Pelindo II jauh lebih banyak mengirimkan pegawai untuk belajar ke luar negeri. Anggaran training JICT juga hanya terserap kurang dari 20% dalam 3 tahun terakhir. Bahkan, biaya ‘technical know how’ yang dipungut Hutchison bernilai triliunan rupiah. Namun, realisasi ‘know-how’ tidak pernah jelas seperti apa. Biaya ini sangat besar ketimbang biaya training setiap pekerja US$1.000 per tahun. Para pekerja yang dikirim ke luar negeri, kebanyakan untuk memperbaiki produktivitas pelabuhan Hutchison. Contoh di Oman dan Tanzania. Bahkan, pelabuhan Felixtowe, Inggris, belajar sistem petikemas yang dioperasikan langsung oleh putra-putri bangsa. Jadi kemampuan anak bangsa sangat diakui oleh Hutchison. 3. Ini bukan soal penafsiran sempit nasionalisme dan sentimen berlebihan antiasing. Tapi, dari fakta objektif kasus JICT, penting bagi pemerintah mengambil sikap tegas. Pemerintah layak menjadikan kasus JICT sebagai preseden penegakan hukum di Indonesia. Investor akan senang jika ada kejelasan aturan main. Ini justru yang harus digelorakan kepada Presiden.

Nova Sofyan Hakim Ketua Umum Serikat Pekerja PT JICT Terima kasih atas tanggapan dan klarifikasinya (Redaksi).

PENGUMUMAN LELANG PEMBANGUNAN GEDUNG KANTOR BPJS KESEHATAN Nomor : 1494/Wil-III/1117 Dengan ini diumumkan bahwa BPJS Kesehatan Kedeputian Wilayah Sumatera Selatan, Kepulauan Bangka Belitung dan Bengkul akan mengadakan Lelang: Judul

Jadual Pendaftaran

Pengadaan Pembangunan Gedung Kantor BPJS Kesehatan Kedeputian Wilayah Sumsel, Kep. Babel dan Bengkulu

Tanggal 16 November 2017 s.d 17 November 2017 Pukul 09.00 WIB s.d 15.00 WIB

Syarat-syarat administrasi yang harus dipenuhi dan informasi lainnya untuk mengikuti Lelang ini dapat dilihat pada Papan Pengumuman di kantor BPJS Kesehatan Kedeputian Wilayah Sumatera Selatan, Kepulauan Bangka Belitung dan Bengkulu, Jalan R. Sukamto 8 Ilir Palembang 30114 dan di website: www.bpjs-kesehatan.go.id sesuai jadwal diatas. Palembang, 14 November 2017 ttd Panitia Lelang Renovasi Gedung Kantor BPJS Kesehatan Kedeputian Wilayah Sumatera Selatan, Kepulauan Bangka Belitung dan Bengkulu

Pengumuman Lelang Terbuka PT. Perikanan Nusantara Tim Pengadaan Barang & Jasa Kegiatan Pemanfaatan Dana PMN 2015 PT. Perikanan Nusantara (Persero) akan melaksanakan Pengadaan Pembangunan sarana Pengolahan ikan di beberapa cabang dan pengadaan kapal tangkap melalui metode pemilihan lelang terbuka. Bagi penyedia jasa yang berminat dapat mendaftar segera dengan ketentuan : Kode Paket

Nama Paket

I-A

Pengadaan Perlengkapan UPI (Lelang Ulang Ke-2)

I - B Pengadaan Genset (Lelang Ulang Ke-2) I - C Pengadaan Reach-Truck (Lelang Ulang Ke-2) I - D Pengadaan Ice Flake Maker 3T (Lelang Ulang Ke-2) II-A Pengadaan dan Pemasangan Cold Storage 2 x 65T di Cabang Makasar II-B Pembangunan Sarana Pengolahan Cabang Gorontalo II-C Pembangunan Cold Stroage 2 x 500 Ton di Jakarta II-D Pengadaan Kapal Tangkap Purse-seine 2 x 100 GT, Kayu Laminasi Fiber termasuk I -E Pengadaan Kapal Tangkap Long-Line 70GT , Kayu laminasi Fiber termasuk alat tangkap

II - F Pembangunan PERINUS FISHERIES CENTRE di Jakarta

1. Tempat Pelaksanaan

:

Persyaratan 1. Memiliki SIUP Tidak Kecil dengan KBLI 4659 (Perdagangan Besar Mesin, Peralatan dan Perlengkapan Lainnya) 2. Sanggup menyiapkan jaminan penawaran dan pelaksanaan sebesar 20% dari nilai yang ditawarkan yang diterbitkan oleh Bank Umum Milik Pemerintah/Daerah 1. Memiliki SIUJK yang masih berlaku 2. Memiliki SBU BG003 beserta tenaga ahlinya 3. Memiliki SBU EL010 beserta tenaga ahlinya 4. Memiliki SBU MK001 beserta tenaga ahlinya 5. Sanggup menyiapkan jaminan penawaran dan pelaksanaan sebesar 20% dari nilai yang ditawarkan yang diterbitkan oleh Bank Umum Milik Pemerintah/Daerah 1. Memiliki kompetensi dan kwalifikasi perusahaan dari Lembaga asosiasi yang valid alat tangkap dengan sub bidang pembangunan kapal dan alat apung lainnya serta sarana lepas pantai atau sejenis 2. Mempunyai bukti kepemilikan galangan/ workshop atau yang dikerjasamakan 3. Mempunyai sertifikat asosiasi pengusaha barang dan jasa konstruksi/pembangunan kapal/galangan di Indonesia yang valid 1. Memiliki SIUJK yang masih berlaku 2. Memiliki SBU BG003 beserta tenaga ahlinya 3. Memiliki SBU BG004 beserta tenaga ahlinya 4. Memiliki SBU BG006 beserta tenaga ahlinya 5. Memiliki SBU EL010 beserta tenaga ahlinya 6. Memiliki SBU MK001 beserta tenaga ahlinya 7. Memiliki SBU MK002 beserta tenaga ahlinya 8. Memiliki SBU MK005 beserta tenaga ahlinya 9. Memiliki sertifikasi manajemen mutu sekurang-kurangnya ISO 9001-2015 10. Memiliki sertifikasi managemen keselamatan kerja sekurang-kurangnya SMK-3 11. Sanggup menyiapkan jaminan penawaran dan pelaksanaan sebesar 20% dari nilai yang ditawarkan yang diterbitkan oleh Bank Umum Milik Pemerintah/Daerah

PT. Perikanan Nusantara (Persero), Jl. Hasyim Ashari No 17A, Jakarta Pusat Telp : 021 6332162 2. Pendaftaran : 17 s/d 24 November 2017 Keterangan lebih lanjut dapat diakses di website PT. Perikanan Nusantara (Persero) www.perinus.co.id pada menu e-procurement. Jakarta,14 November 2017 Ttd TIM PENGADAAN Catatan : 1. Peserta lelang wajib melengkapi semua dokumen yang tercantum dalam rencana kerja dan syarat (RKS) yang harus di unggah (upload). 2. Dokumen yang diterima dan yang akan diverifikasi oleh Tim Pengadaan adalah dokumen yang sudah diunggah (upload) sebelum batas akhir pendaftaran yang telah ditetapkan.


10

PERKOTAAN

SELASA, 14 NOVEMBER 2017

Truk Dibatasi Tol Japek masih Macet PEMBATASAN kendaraan golongan IV dan V di ruas Tol Jakarta-Cikampek (Japek) diakui Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPTJ) memiliki dampak negatif. Banyak warga di sekitar Bekasi-Karawang hingga Cikampek kini terlihat kembali menggunakan kendaraan pribadi. Kepala BPTJ Bambang Prihartono menyampaikan, dengan pembatasan kendaraan berat golongan IV dan V, laju kendaraan di ruas Tol Japek meningkat dari 15 kilometer/jam menjadi 80 kilometer/jam. Meski demikian, kondisi itu hanya pada waktu pemberlakuan pembatasan, yakni pukul 06.00 hingga pukul 09.00. “Sekarang masih uji coba. Setelah itu, baru kami evaluasi,” ungkap Bambang, kemarin. Pembatasan itu direncanakan berlangsung hingga 17 November. Dia mengaku belum bisa memaparkan seberapa efektif aturan itu berdasarkan hasil evaluasi sementara. Dia juga belum dapat memastikan jumlah kendaraan yang melanggar selama jam pembatasan. Dia mengakui banyak opini negatif tentang dampak aturan itu dari sejumlah pihak, termasuk para pelaku usaha. Itulah mengapa, menurut Bambang, aturan itu belum bisa ditetapkan secara permanen. “Kebijakan yang kami ambil maunya berlaku tidak untuk kendaraan berat saja, tapi untuk kendaraan lainnya di ruas tol hingga arteri,” kata Bambang. Menurut pantauan Media Indonesia, kondisi Tol Japek padat merayap kemarin siang hingga petang. Pada

jam-jam kendaraan berat sudah diperbolehkan melintas itu, kemacetan parah terjadi. Truk-truk terlihat menepi di lajur paling kiri, menjelang jalur keluar di Cikarang. BPTJ, menurut Bambang, tengah mencari solusi atas masalah transportasi di wilayah Jakarta-Bogor-DepokBekasi (Jabodetabek). Jika nantinya pembatasan kendaraan berat dirasa tidak cocok diterapkan, pihaknya akan mencari formula lain sebagai solusi.

“Maunya berlaku tidak untuk kendaraan berat saja, tapi untuk kendaraan lainnya di ruas tol hingga arteri.” Bambang Prihartono Kepala BPTJ

Juru bicara Kantor Jasa Marga cabang JakartaCikampek, Handoyono, mengungkapkan uji coba itu merupakan insiatif dari BPTJ di bawah Kementerian Perhubungan. Uji coba yang berlaku sejak 6 November merupakan yang kedua. Uji coba pertama diberlakukan pada 16 Oktober 2017. “Kalau sebelumnya uji coba hanya mengarah ke Jakarta, sekarang diberlakukan untuk dua arah. Sosialisasi sudah dilakukan sejak sepekan lalu,” kata Handoyono. (Gan/Nat/J-4)

MI/RAMDANI

PELANGGARAN MENINGKAT: Pengendara sepeda motor berupaya balik arah untuk menghindari polisi saat memasuki busway di kawasan Manggarai, Jakarta, kemarin. Polda Metro Jaya mencatat dalam Operasi Zebra Jaya 2017 yang berlangsung 1-14 November terjadi peningkatan pelanggaran yang umumnya dilakukan pengendara roda dua.

UMK Bekasi Lebih Tinggi daripada UMP DKI Jakarta Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi yakin kesepakatan besaran UMK sebesar Rp3.915.354 tidak akan membuat pengusaha di Kota Bekasi bergejolak. GANA BUANA

gana@mediaindonesia.com

B

EKASI mengungguli Jakarta dalam mengapresiasi kinerja buruh. Jika Jakarta menetapkan upah minimum provinsi (UMP) sebesar Rp3,64 juta, Dewan Pengupahan Kota Bekasi menyepakati pada angka Rp3,9 juta lebih. Upah minimum Kabupaten Bekasi sedikit lebih rendah, yakni Rp3.837.939. Kesepakatan UMK Bekasi ditetapkan berdasarkan hasil voting lantaran dalam rapat pleno, anggota dewan pengupahan belum satu suara.

Kepala Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kota Bekasi Muchamad Kosim menyampaikan kesepakatan dewan pengupahan tersebut telah disikapi dengan mengajukan ke Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan. “Keputusan akhir ada di tangan Gubernur Jawa Barat,” papar Kosim, kemarin. Ia memperkirakan nominal UMK Bekasi 2018 sudah bisa diketahui pada 21 November. Penaikan UMK Bekasi berdasarkan Peraturan Pemerintah Nomor 78 Tahun 2015. Kenaikan ditentukan dari nilai inflasi sebesar 3,72% ditambah produk domestik bruto 4,99%. Tahun ini, besaran UMK Kota

Bekasi sebesar Rp3.601.650. Tahun depan sesuai dengan kesepakatan dewan pengupahan menjadi sebesar Rp3.915.353. “Ada kenaikan sekitar Rp313.703,” kata dia. Dalam rapat pleno, Kamis (9/11), serikat buruh/serikat pekerja menuntut UMK Kota Bekasi sebesar Rp4.104.286. Besaran tersebut diklaim berdasarkan penghitungan harga kebutuhan hidup layak (KHL) 2017. Karena ada perbedaan angka, akhirnya diputuskan voting. Hasil voting menunjukkan 22 anggota sepakat penghitungan upah mengacu pada PP 78 dan tujuh peserta tetap berpedoman pada perhitungan buruh. “Karena itu, rekomendasi kami ambil berdasarkan suara terbanyak,” imbuh Kosim. Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi yakin kesepakatan besaran UMK sebesar Rp3.915.354

tidak akan membuat pengusaha di Kota Bekasi bergejolak. “Ukuran investasi bukan hanya dari itu (UMK) . Jaminan terhadap investasi, adanya kepastian hukum dan perlindungan hukum, aman, dan pasti cepat ialah ukuran utama. Buruh murah, kalau enggak aman, akan menjadi beban ekonomi tinggi,” jelasnya.

Walkout Sama dengan adiknya, Dewan Pengupahan Kabupaten Bekasi juga telah menyepakati besaran UMK. Nilainya sedikit lebih kecil, yakni sebesar Rp3.837.939. Skema pengambilan kesepakatan sama, dengan cara voting. Kepala Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Bekasi Effendi mengatakan angka itu sudah direkomendasikan kepada Gubernur dan saat ini pihaknya menunggu SK Gubernur Jawa Barat untuk diimplementasi-

kan sebagai UMK pada tahun depan. Sekretaris Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia Amir Mahfud dalam rapat pleno memutuskan walk out ketika diputuskan opsi pemungutan suara terbanyak. Ia memilih walk out karena merasa pasti akan kalah suara dengan wakil pemerintah dan pengusaha. “Dari keseluruhan anggota rapat, jumlah perwakilan pemerintah dan pengusaha sebanyak 16 orang, kami hanya 8 orang, ya pasti kalah kalau ikut voting,” ujar Amir. Tuntutan Serikat Pekerja Kabupaten Bekasi sebesar Rp4.217.000. Angka itu naik Rp650 ribu dari besaran UMK 2017 Rp3.530.438. Sesuai dengan hasil pemungutan suara, UMK Kabupaten Bekasi 2018 akhirnya disepakati pada angka Rp3.837.939. Jumlah tersebut naik sebesar Rp307.501. (J-2)

Plafon Prioritas Anggaran DKI belum Disepakati

ANTARA/APRILLIO AKBAR

NORMALISASI SUNGAI BERLANJUT: Warga beraktivitas di rumah yang berada di bantaran Sungai Ciliwung, Bukit Duri, Jakarta Selatan, kemarin. Pemprov DKI Jakarta akan terus melanjutkan pekerjaan normalisasi terhadap sungai dan kali yang ada di wilayah Ibu Kota, dengan fokus pekerjaan normalisasi antara lain di Ciliwung, Sunter, dan Pesanggrahan.

RAPAT pembahasan Kebijakan Umum Anggaran Plafon Prioritas Anggaran Sementara (KUA-PPAS) DKI Jakarta 2018, kemarin, urung disepakati karena anggaran belum balance. Ada kekurangan Rp2,5 triliun. “Ini masih mengalami defisit anggaran senilai Rp2,5 triliun. Jadi, rapatnya kita skors agar TAPD dapat menentukan kekurangan ini,” ujar Wakil Ketua DPRD DKI Triwisaksana, usai rapat di Gedung DPRD DKI, kemarin.

DPRD sudah memberikan beberapa masukan kepada eksekutif untuk mencari sumber tambahan anggaran untuk kekurangan Rp2,5 triliun itu. Misalnya, meningkatkan target pendapatan pajak, dana bagi hasil, hingga meminta PT Jakarta Propertindo (PT Jakpro) mengembalikan penanaman modal daerah (PMD) sebesar Rp650 miliar. “Kemudian dari silpa ini juga akan dicek lagi apakah mungkin masih bisa dinaikkan. Lalu pengurangan belanja ti-

dak langsung, apakah belanja pegawai atau hibah bansos dan sebagainya ini bisa diefisiensikan,” ujar Triwisaksana. Pemprov DKI sebelumnya mengajukan KUA-PPAS 2018 sebesar Rp76,78 triliun ke DPRD. Rapat akan dilanjutkan pagi ini dengan agenda penetapan KUA-PPAS.

Anggaran LRT Ketua Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) DKI Jakarta Saefullah menyatakan pihaknya akan menyinkron-

isasikan ketersediaan anggaran dengan usulan anggaran hasil pembahasan sub Badan Anggaran (Banggar) DPRD DKI tingkat komisi. Salah satu pos anggaran yang mungkin akan diambil ialah PMD PT Jakpro untuk proyek pengerjaan light rail transit (LRT) Fase II. Saefullah mengatakan penundaan PMD untuk LRT Fase II tidak akan mengganggu persiapan Asian Games 2018. “Kami akan tanyakan Gubernur dulu, konsultasi seperti

apa. Intinya, ini masih dinamis, angkanya masih bergerak terus,” kata Saefullah. Dia mengatakan mayoritas komisi di DPRD mengusulkan penambahan anggaran pada tiap-tiap satuan kerja perangkat daerah (SKPD). Komisi A mengusulkan sebesar Rp5,15 triliun dalam, Komisi B Rp3, 476 triliun, Komisi C Rp541,422 miliar, Komisi D Rp15,5 triliun, sedangkan Komisi E mengusulkan kenaikan untuk renovasi 500 sekolah. (Mal/Ssr/J-4)

Bedeng Liar di Tanah Abang Jadi Digusur BEDENG-BEDENG di sepanjang Jalan Inspeksi Kanal Banjir Barat (KBB) di kawasan Tanah Abang ditertibkan, kemarin. Meski bukan kali pertama kawasan tersebut ditertibkan, Pemprov DKI Jakarta berjanji mengawasi lokasi itu agar tetap steril. “Ini bagian dari kami menata Tanah Abang dan itu sudah mulai dirapikan hari ini,” kata Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno, di Balai Kota, kemarin. Menurutnya, warga pemilik bedeng yang ditertibkan sudah mengerti alasan penertiban ini. “Tentunya sosialisasi ini sudah cukup selama seminggu,” sambung Sandi. Nantinya jalan inspeksi akan dibenahi agar bisa dilalui alat berat milik Balai Besar

Wilayah Sungai Ciliwung Cisadane (BBWSCC). Jalur tersebut ialah akses utama untuk alat berat yang akan digunakan untuk normalisasi KBB. “Jalan itu dipakai untuk mengeruk, kendaraan pemerintah pusat. Untuk memastikan karena ini, kan, curah hujan sudah semakin meningkat. Teman-teman dari dishub dan wali kota sekarang stand by,” sambung Sandi.

Menjamur kembali Pemprov DKI pun berjanji melakukan pengawasan rutin untuk mencegah permukiman liar kembali muncul di tempat itu. Kepala Satpol PP DKI Jakarta Yani Wahyu mengatakan pengamanan dilakukan bersama aparat BBWSCC. “Karena itu, jalan inspeksi

Alat berat pun akan disiagakan, selain untuk mengeruk KBB, juga mencegah bedeng liar muncul kembali. ialah sarana prasarana kota. Ini yang perlu diawasi supaya tidak ada lagi tumbuh lagi pelanggaran. Nanti akan ada posko bersama BBWSCC,” ujar Yani. Pengawasan akan dilakukan hingga proyek pengerukan Sungai Ciliwung di kawasan Tanah Abang itu selesai.

Berdasarkan pantauan Media Indonesia, meski bedeng mereka sudah dibongkar, sejumlah penghuni masih terlihat di lokasi. Mereka tampak menggelar kasur maupun terpal bekas tenda di sepanjang tepian jalan itu dan tidur di atasnya. “Coba lihat. Sebenarnya masih ada lahan buat kami tinggal. Daripada diisi rerumputan” kata Turin, 52. Selama ini penertiban di jalan inspeksi hanya ampuh sebentar saja. Tak lama setelah penertiban, bedeng-bedeng biasanya kembali menjamur. Bahkan, ada pula bedeng yang menjadi tempat prostitusi. Bedeng semacam itu disewakan dengan harga Rp10 ribu per malam. (Mal/Mtvn/ Aya/J-4)

MI/ARYA MANGGALA

PENERTIBAN BANGUNAN LIAR KBB: Petugas menertibkan bangunan liar yang berada di jalan inspeksi

Kanal Banjir Barat, Jakarta. Penertiban 130 bangunan liar itu bertujuan mengembalikan fungsi jalan inspeksi sebagai jalur alternatif pemecah kemacetan.


BANJIR JAKARTA

SELASA, 14 NOVEMBER 2017

11

Anies akan Tetap Gusur Hunian di Bantaran Anies punya kontrak politik dengan konstituen bahwa ia tak akan menggusur permukiman warga jika terpilih menjadi gubernur. AKMAL FAUZI

akmal@mediaindonesia.com

H

UJAN deras yang mengguyur Jakarta membuat sejumlah jalan tergenang. Lalu lintas seketika semrawut menambah kemacetan yang merajalela setiap Senin. Berdasarkan pantauan kemarin, genangan melanda kawasan Jalan Kembang Abadi RW 08, Puri Indah, Jakarta Barat, dengan ketinggian 10-30 cm, Jl Kembangan Raya depan Kompleks Taman Permata Buana setinggi 10-15 cm, dan Jl Kartika (terowongan bawah Tol JORR) setinggi 30-40 cm. Di Jl Ratu Melati 1 RW 13 Duri Kepa, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, ketinggian air sekitar 50 cm, Jl Patra mencapai 100 cm, serta kawasan perumahan Green Garden setinggi 40 cm. Selain genangan di manamana, pohon tumbang di kawasan Tanah Kusir, Jakarta Selatan, menyebabkan lalu lintas lumpuh. Pohon yang melintang di jalan membuat arus lalu lintas menuju Veteran dan Rempoa maupun Kebayoran Lama tertutup. Hujan juga menimbulkan gangguan perjalanan kereta rel listrik (KRL) jalur Tanah Abang arah Serpong, Maja, dan Rangkasbitung. Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah DKI Jakarta Jupan Royter mengatakan pihaknya bersama petugas Penanganan

MI/ARYA MANGGALA

BANJIR: Warga melintas di jembatan yang tergenang banjir di kawasan Palmerah, Jakarta, kemarin. Banjir tersebut disebabkan meluapnya Kali Grogol di kawasan itu. Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) terus menangani genangan. “Kami juga mengerahkan pihak Kelurahan mengerahkan petugas PPSU untuk menangani genangan. Kami terus berkoordinasi dengan satuan kerja perangkat daerah (SKPD) melalui Pusat Data dan Informasi Kebencanaan dan Call Center Jakarta Siaga 112 untuk memantau genangan,” tutur Jupan. Hujan tidak begitu lama tapi sudah menimbulkan genangan menyentak Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. Pimpinan SKPD dalam rapat pimpinan di Balai Kota

DKI, kemarin, terkesan ingin mendapatkan jawaban dari mantan Rektor Universitas Paramadina tersebut terkait dengan penanganan banjir. Pasalnya, Anies punya kontrak politik dengan konstituen bahwa dirinya tidak akan menggusur permukiman warga jika terpilih menjadi Gubernur DKI Jakarta periode 2017-2022. Anies berjanji bakal lebih persuasif terhadap warga yang melanggar peruntukan lahan. Saat debat kandidat, dia juga memastikan takkan melanjutkan kebijakan penggusuran untuk menertibkan kawasan sungai dan permukiman kumuh di

Jakarta. Sekarang Anies sudah memimpin Ibu Kota. Warga tentu akan menagih janjinya jika membangun infrastruktur mengatasi banjir dengan menggusur rumah warga.

Penyempitan kali Anies sepertinya mengetahui apa yang ada dalam pikiran pimpinan SKPD. Dengan tegas ia mengatakan akan menertibkan bangunan yang menghambat normalisasi kali di Jakarta. Sesuai dengan laporan yang diterimanya, Anies menyatakan telah terjadi penyempitan Kali Ciliwung di kawasan Peja-

ten, Jakarta Selatan. Lebar kali yang semula 10 meter telah menyusut menjadi 2 meter. Di atas lahan bekas kali itu sudah berdiri permukiman. “Sudah jelas berpotensi banjir. Itu wilayah sekitar selatan Pejaten. Itu hampir semuanya (jadi) permukiman warga.” Anies telah menanyakan status permukiman itu ke Wali Kota Jakarta Selatan Tri Kurniadi. “Saya tanyakan, apakah permukiman warga yang memakan aliran sungai itu memiliki IMB? Apakah dibangun sesuai aturan atau tidak, kenapa selama ini enggak diawasi, dia (Tri Kurniadi) belum

bisa memastikan,” cetusnya. Anies mengungkapkan Pemprov DKI akan memiliki masalah baru bila bangunan warga berdiri di tempat yang bukan seharusnya. Itulah sebabnya ia menyesali mengapa pejabat wilayah tidak bertindak cepat. “Sebab setelah (bangunan liar) muncul, ini lebih rumit. Apa yang dikerjakan (pejabat)? Kenapa membiarkan? Jelasjelas di wilayah itu enggak boleh ada bangunan. Kalau melanggar, harus ditertibkan dong,” tandas Anies yang mengkhawatirkan penyempitan aliran sungai akan ber-

dampak banjir di Ibu Kota. Soal akan dikemanakan penghuni yang rumahnya berada di atas kali, Anies tidak menjelaskan apakah direlokasi atau tinggal di rumah lapis (susun). Dalam waktu dekat ia akan menggelar rapat pimpinan terbatas khusus membahas normalisasi sungai. Intinya, ia akan mencari solusi untuk setiap wilayah kota yang saat ini mengalami kendala normalisasi sungai. “Kami akan buatkan solusi di tiap-tiap wilayah yang hari ini mengalami kendala dalam menormalisasi sungai,” ujarnya. (J-2)

Durasi Hujan akan semakin Lama FEBRUARI masih tiga bulan lagi. Biasanya pada bulan itulah banjir paling parah melanda Ibu Kota. Saat ini, meski hujan deras hanya berlangsung 1-2 jam, dampaknya sudah dirasakan masyarakat. Genangan air melingkupi sejumlah titik. Hal tersebut menunjukkan saluran air kembali mengalami hambatan. Minggu (12/11) malam, Jalan Kedoya Raya menuju Puri Kembangan bahkan tidak bisa dilintasi kendaraan bermotor karena genangan air mencapai 40 cm. Kali Pesanggrahan meluap menggenangi sejumlah tempat hingga pinggiran Tol Tangerang-Kebon Jeruk.

Kepala Bagian Humas Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika Prabowo mengingatkan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta maupun daerah penyangga seperti Bogor-DepokTangerang-Bekasi untuk mewaspadai musim penghujan hingga Februari-Maret 2018. Prabowo memprediksi intensitas hujan meningkat dengan durasi lebih banyak. “Sekarang masih belum tinggi, tapi bisa meningkat hingga akhir tahun, masuk Februari hingga Maret,” cetusnya. Di Jabodetabek curah hujan diperkirakan mencapai 90-100 mm. Namun, puncak tertinggi terjadi saat Februari

di atas 100 mm. Di waktu itu pula, Prabowo mengatakan hujan yang turun bisa seharian penuh dengan disertai petir. “Semakin hari, durasi akan semakin lama,” tutupnya. Dalam menghadapi ancaman banjir yang semakin dekat dengan warga Ibu Kota, Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno meminta semua pihak tak saling menyalahkan. Ia menyarankan semua orang lebih meningkatkan kewaspadaan. “Kita jangan saling menyalahkan, apalagi menyalahkan yang dulu,” cetusnya di Polda Metro Jaya, kemarin. Salah satu kawasan yang paling parah dilanda banjir ke-

marin ialah Jati Padang, Jakarta Selatan. Sandi pun meminta pejabat setempat cepat bergerak membenahi tanggul-tanggul di sekitar kawasan itu. “Pompanya harus masuk cepat, memastikan pemeliharaan tanggul-tanggul itu juga, dan yang terpenting kesigapan aparat dan dinas wilayah.” Dalam menanggulangi bencana banjir, Sandi meminta Dinas Sosial DKI bersiap menyediakan bantuan bagi pengungsi sekaligus memublikasikan kebutuhan pengungsi untuk diketahui masyarakat, institusi sosial, maupun nonprofit organization bisa membantu juga,” tutup Sandi. (Mal/KG/J-2)


12

REGIONAL

SELASA, 14 NOVEMBER 2017

K ATA P E M I M P I N

Tangkal Ancaman Sedini Mungkin NARKOBA menjadi sosok menakutkan. Pun di Kota Sukabumi, Jawa Barat, yang notabene merupakan wilayah seluas sekitar 48 kilometer persegi dengan jumlah penduduk sekitar 330.974 jiwa, peredaran narkoba selalu ada meskipun relatif tidak terlalu menonjol. Selama kurun Januari-Agustus, berdasarkan data, Satuan Reserse Narkoba Polres Sukabumi Kota telah menangani 61 kasus narkoba dengan jumlah tersangka 80 orang. Bagaimana Pemerintah Kota (Pemkot) Sukabumi mengantisipasi peredaran narkoba? Berikut petikan wawancara wartawan Media Indonesia Benny Bastiandy dengan Wali Kota Sukabumi Mohamad Muraz. Sudah sejauh mana bahaya narkoba merasuki warga Kota Sukabumi? Sejauh ini peredaran narkoba di Kota Sukabumi tidak sedemikian parah seperti di kota-kota lainnya. Tapi tetap kita juga selalu koordinasi dengan aparat kepolisian untuk memberantas peredaran narkoba ini. Apalagi jangan sampai merasuki kalangan remaja. Apa upaya yang bisa dilakukan pemerintah daerah untuk menanggulanginya? Saya kira dari sisi penanggulangan narkoba jajaran Polres Sukabumi Kota sudah sangat luar biasa. Kami tidak terlalu paham dengan teknis pemberantasan narkoba, tapi selama ini kita selalu support dari berbagai sumber daya agar peredaran narkoba bisa diberantas. Penanggulangan narkoba tidak bisa bergantung pada aparat penegak hukum saja. Menurut Anda? Ya itu, peran semua elemen masyarakat juga sangat penting untuk bersama-sama menanggulangi peredaran narkoba. Apalagi di kita (Kota Sukabumi) belum memiliki lembaga khusus penanggulangan narkoba dalam hal ini Badan Narkotika Nasional (BNN). Kami sudah mengajukan (membentuk BNNK) tapi belum disetujui. Hingga sekarang masih dalam bentuk tim. Sudah siapkan pemerintah daerah untuk melakukan rehabilitasi ledakan korban narkoba? Siap atau tidak siap tentunya apa pun yang bisa menjadi ancaman selalu kami tangkal sedini mungkin. Dengan sinergitas berbagai pihak, kami yakin korban penyalahgunaan narkoba d i Ko t a Sukabumi bisa terus semakin ditekan. (N-1)

Mohamad Muraz

MI/ BENNY BASTIANDY

Wali Kota Sukabumi

PULUHAN anggota Satgas Flobamora mengevakuasi remaja lulusan sekolah dasar (SD) berinisial LAK yang diduga merupakan korban human trafficking (perdagangan manusia). Ketua Satgas Flobamora Marthen Umbu di Denpasar, Bali, kemarin, menjelaskan awalnya anggotanya mendapatkan informasi korban dipekerjakan di sebuah kafe. Dengan demikian, lanjutnya, satgas berupaya mengevakuasi secara baik-baik remaja asal Sumba, Nusa Tenggara Timur (NTT) itu.

MI/DWI APRIANI

KURIR SABU: Tiga tersangka, yaitu Marlina ,42, (kanan), Reihan Analia, 27, (tengah), dan Afryndo Kurniawan, 38, diperlihatkan kepada wartawan saat rilis penangkapan kurir sabu

dengan barang bukti 2 kilogram sabu di Polda Sumatra Selatan, kemarin. Dalam waktu satu bulan Direktorat Reserse Narkoba Polda Sumsel mengungkap enam kasus peredaran narkoba dengan barang bukti sabu sebanyak 2 kg dan barang bukti ekstasi sebanyak 643 butir.

Polisi Duga Janggol Buron Bawa Senjata Polisi mengaku kesulitan dalam memburu Jro Gede Komang Swastika alias Janggol. Pasalnya, Jro Swastika memiliki banyak teman, kenalan, dan keluarga di Bali. ARNOLDUS DHAE

arnoldus@mediaindonesia.com

P

OLISI menduga Wakil Ketua DPRD Bali yang menjadi buron kasus narkoba, Jro Gede Komang Swastika, kabur dengan membawa senjata api. Kapolresta Denpasar Kombes Hadi Purnomo di Denpasar, kemarin, mengungkapkan dugaan itu lantaran sejumlah amunisi senjata api raib dari rumah Jro di Denpasar. “Mungkin bawa senjata karena amunisinya enggak ada. Mungkin amunisinya dibawa pada saat dia melarikan diri,” ungkap Hadi. Menurut dia, tidak mungkin Janggol membawa amunisi tanpa senjata. Jro Swastika atau yang kerap dipang-

gil Mang Janggol kabur sejak penggerebekan rumahnya oleh kepolisian pada Jumat (3/11) sekitar pukul 23.00 Wita. Hadi meminta Janggol untuk segera menyerahkan diri. Jika tidak, lanjutnya, tim buru sergap kepolisian akan mengambil tindakan tegas. Menurut Hadi, tim kepolisian telah mengecek sejumlah tempat yang sering disinggahi Janggol, termasuk beberapa lokasi di luar Bali. “Di Buleleng, di Jembrana juga. Kami sudah cek semua, dan saudara-saudaranya di Denpasar. Sementara memang masih belum kami dapatkan,” akunya. Akan tetapi, dia memperkirakan Janggol masih berada di Bali. “Dia masih di Bali. Ada tim juga yang dikirim ke luar Bali,” terangnya. Dia pun mengakui kesulitan yang di-

Fraksi Partai Gerindra akan mengajukan ketua fraksinya, Nyoman Suyasa, untuk mengisi posisi Wakil Ketua DPRD Bali. hadapi dalam perburuan lantaran yang bersangkutan memiliki banyak relasi di Bali. “Dia kan banyak teman, kenalan, dan keluarga sehingga dia bisa sembunyi di mana-mana,” tegasnya. Hadi menjelaskan penyidik telah meminta keterangan dari orangtua dan kekasih Janggol. “Inisial pacarnya A. Pada 7 November mereka sempat bertemu di Denpasar,” terang Hadi. Menurut Sekretaris Fraksi Partai Gerindra DPRD Bali Wayan Tagel Arjana, Fraksi Partai Gerindra akan mengajukan ketua fraksinya, Nyoman Suyawasa, untuk mengisi posisi Wakil Ketua DPRD. Untuk pergantian antarwaktu (PAW) Jro Janggol, lanjut dia, akan diajukan ke DPRD Bali dalam waktu dekat. “Calon kuat PAW Jro Janggol ialah peraih suara terbanyak setelah Jro Janggol, Wayan Sudiara.”

Kurir perempuan Direktorat Reserse Narkoba Kepolisian Daerah Sumatra Selatan menangkap dua perempuan warga Kota Batam, Kepulauan Riau, berinisial M, 42, dan RA, 27. Selain itu, polisi menangkap seorang warga Kota Palembang berinisial AK, 38, yang bertugas membantu kedua

perempuan itu. Kapolda Sumsel Irjen Zulkarnain Adi Negara mengatakan pelaku ditangkap saat melintas di daerah Betung, Kabupaten Banyuasin, Sumsel, pada Sabtu (11/11). “Pelaku memakai bus dari Pekanbaru, Riau, menuju Palembang. Saat diperiksa, diamankan 2 kilogram sabu.” Saat diperiksa, jelas Zulkarnain, keduanya mengaku sabu itu berasal dari Malaysia dan masuk ke Indonesia melalui wilayah perairan Kepulauan Riau. “Tersangka mengambil sabu di Pekanbaru. Setibanya di Palembang akan dijemput AK,” kata dia. RA mengaku diajak M mengantar sabu dari Pekanbaru dengan upah Rp10 juta. Uang tersebut rencananya untuk biaya operasi anaknya yang mengalami kecelakaan. “Saya dijanjikan Rp10 juta untuk biaya operasi anak saya. Saya tidak ada biaya buat operasi karena sudah cerai dengan suami,” kata dia. Di sisi lain, Petugas Reserse Narkoba Polrestabes Medan, Sumatra Utara, menangkap seorang perempuan berinisial FTH, 37, warga Aceh, yang membawa sabu seberat 1 kilogram. Penangkapan berlangsung di Jalan Gagak Hitam, Kota Medan, Rabu (8/11). “Tersangka mengaku sedang menunggu jemputan seorang bandar dari Medan yang tidak diketahui identitas dan rupanya. Bungkusan narkoba yang dibawanya persis dengan yang telah diungkap Badan Narkotika Nasional (BNN) beberapa waktu lalu. Narkoba ini merupakan merek CP dan memang berasal dari Aceh,” papar Kasat Narkoba Polrestabes Medan AKB Ganda Saragih. (DW/PS/N-1)

Satgas Evakuasi Korban Human Trafficking “Tim satgas akhirnya mendatangi lokasi, menemui korban, pemilik blok, dan mami bernama Arini. Kami sampaikan kalau datang untuk menjemput LAK secara baik-baik. Kami harapkan kerja samanya. Kalau tidak mau kooperatif, kami tidak tahu lagi apa yang terjadi,” ujar Marthen. Seusai LAK dievakuasi, tim Satgas Flobamora membawa korban ke Sekretariat Flobamora.

Korban mengisahkan awalnya berangkat ke Bali untuk menjadi asisten rumah tangga. Selama delapan bulan bekerja dan mengantarkan anak pemilik rumah ke sekolah, dirinya kerap bertemu seorang lakilaki berinisial Nur. “Dari Nur saya diminta untuk bekerja di sebuah katering dengan gaji besar. Karena dibilang gaji besar, saya mau. Kemudian Nur menjemput saya lalu diantar ke sebuah ka-

tering. Ternyata tiga hari kemudian katering itu ditutup,” ujarnya. Setelah itu, laki-laki bernama Ahmad menawarkan pekerjaan dengan upah Rp70 ribu per hari. Ahmad mengantarkan LAK ke lokasi kafe. Telepon seluler (ponsel) miliknya diambil Arini. Dirinya juga dilarang keluar dari blok. Dirinya juga dipaksa melayani tamu yang sudah mabuk.

Ketua Paguyuban Flobamora Yosep Yulius Diaz menjelaskan kasus perdagangan manusia terus terjadi. “Berkali-kali kami menyelamatkan anak-anak tak berdosa dan lugu. Modusnya sama persis. Iming-iming gaji besar, ternyata dibohongi dan dijadikan pekerja seks,” ujarnya. Dari Kota Medan, Sumatra, PT Pelindo I (persero) memberikan bantuan bagi bayi-bayi telantar dan

korban human trafficking di Panti Asuhan Bayi Sehat Muhammadiyah di Jalan Jermal IV Nomor 18 Kota Medan, Sumatra Utara. Bantuan yang diserahkan Corporate Secretary Pelindo I M Eriansyah kepada Ketua Yayasan Ustaz Rafdinal bertujuan membantu pelayanan dan aktivitas panti. Ketua Panti Asuhan Bayi Sehat Muhammadiyah Rafdinal menjelaskan, panti asuhan itu baru diresmikan pada 14 Oktober. “Panti ini menampung bayi-bayi telantar dan korban trafficking.” (PS/OL/N-1)

Pentolan NII Divonis Makar WARGA Desa Tegalgede, Kecamatan Pakenjeng, Garut, Jawa Barat, yang mengaku sebagai jenderal bintang empat Negara Islam Indonesia (NII), Wawan Setiawan, 52, divonis penjara selama 10 tahun. “Terdakwa telah terbukti secara sah melakukan makar dan penodaan agama. Pengadilan menjatuhkan pidana penjara selama 10 tahun,” kata Ketua Majelis Hakim Endratno Rajamai saat pembacaan vonis kasus tersebut di Pengadilan Negeri Kabupaten Garut, kemarin. Endratno menyampaikan, Wawan dijerat Pasal 107 KUHP dengan hukuman sesuai tuntutan jaksa penuntut umum. “Majelis hakim mempertimbangkan juga efek yang ditimbulkan dari perbuatannya,” katanya. Ia mengungkapkan pertimbangan yang memberatkan terdakwa ialah ia sudah pernah menjalani hukuman

dengan kasus yang sama. “Ini sudah ketiga kalinya. Kasusnya juga sama, jadi hukuman yang diberikan sudah sesuai,” katanya. Seusai sidang yang berlangsung kurang lebih 30 menit, Wawan mengaku menerima vonis. “Alhamdulillah, saya menerima pak hakim dan tidak akan mengajukan banding,” paparnya. Sementara itu, dari Kota Manado, Kapolda Sulawesi Utara Irjen Bambang Waskito mengungkapkan penangkapan yang dilakukan TNI-AL terhadap terduga simpatisan Islamic State (IS) yang hendak menyeberang dari Pelabuhan Manado ke Filipina dengan menggunakan kapal cepat. Terduga berinisial DM ialah warga Lebak, Banten. “DM ditangkap petugas keamanan saat hendak naik kapal ke Tahuna, Kabupaten Kepulauan Sangihe. Saat dimintai keterangan, DM mengaku hanya

simpatisan. Dia hanya kenal seseorang di Filipina dan ingin diajak jadi jihad.” Menurutnya, penangkapan berawal ketika TNI mendapatkan informasi dari Filipina. “Informasi awalnya dari Filipina lalu diteruskan ke TNI-AL Manado dan kemudian DM ditangkap. DM langsung diterbangkan ke Jakarta untuk diperiksa lebih lanjut oleh Mabes Polri,” katanya. Ia menyatakan, Polda Sulut masih menggelar Operasi Aman Nusa di daerah perbatasan Sulawesi Utara dan Filipina. Kepala Kantor Kementerian Agama Provinsi Bengkulu Bustasar saat ditemui di Bengkulu mengaku akan meningkatkan peran penyuluh guna mencegah masuk dan berkembangnya IS. “IS bukan agama, melainkan organisasi. Kita tidak ingin masyarakat terjebak paham tidak benar.” (AD/VL/Ant/N-1)

ANTARA/MOHAMAD HAMZAH

TUNTUTAN PEGAWAI HONORER K2: Sejumlah pegawai honorer kategori II (K2) berunjuk rasa di depan

Gedung DPRD Sulawesi Tengah di Palu, kemarin. Mereka menuntut peningkatan upah kerja tenaga honorer K2, serta meminta pemerintah untuk merevisi Undang-Undang ASN dan segera mengangkat mereka menjadi PNS tanpa melalui tes CPNS atau perekrutan umum.


REGIONAL

SELASA, 14 NOVEMBER 2017

13

Kantor KPU Dipalang, Verifikasi Parpol Terhenti

ANTARA/ASEP FATHULRAHMAN

OTT PUNGLI HONOR GURU: Ketua Tim Saber Pungli yang juga Wakapolres Serang Komisaris Heri Sugeng (kanan) didampingi Kasat Reskrim Ajun Komisaris Gogo

Galesung (kiri) memperlihatkan barang bukti uang tunai hasil OTT kasus pungli honor guru di Serang, Banten, kemarin. Polisi menangkap Ketua PGRI Kecamatan Kopo, Kabupaten Serang, Suhendar bersama bendahara Muhtadi karena memotong tunjangan fungsional sebesar Rp24,5 juta milik ratusan guru.

Nelayan Ingin Dialog dengan Susi Masalah pelarangan penggunaan alat tangkap cantrang membuat ratusan nelayan pantura Jawa Tengah merapat ke Tegal untuk berdialog dengan Menteri Susi Pujiastuti. SUPARDJI RASBAN

supardji@mediaindonesia.com

R

ATUSAN nelayan pantura Jawa Tengah kecewa tidak bisa berdialog dengan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pujiastuti yang sedianya digelar di Kota Tegal, Jawa Tengah, kemarin sore. Para nelayan yang datang dari berbagai daerah terutama kawasan pantura Jawa Tengah seperti Tegal, Brebes, Pati, dan Rembang berkumpul di Pelabuhan Perikanan Kota Tegal, dan sudah menunggu kedatangan Susi sejak pagi. Kedatangan mereka hanya ingin berdialog dengan Menteri Susi soal peraturan pelarangan menggunakan alat tangkap ikan jaring cantrang yang akan diberlakukan akhir Desember tahun ini. Ketua Aliansi Nelayan Indonesia (ANI) Riono kepada wartawan mengatakan para nelayan sangat berharap bisa berdialog langsung dengan Menteri Susi terkait dengan peraturan larangan penggunaan cantrang. “Kami berharap bisa berdialog langsung dengan Ibu Susi. Namun, sampai sore hari belum juga datang. Kami tidak tahu mengapa Bu Susi tidak jadi datang,” kata Riono, kemarin sore. Meski gagal bertemu dengan Susi, pihaknya akan

terus berkoordinasi dengan internal kepenguran ANI untuk mencari solusi terbaik. “Kami nelayan juga ingin win-win solution. Mencari jalan terbaiknya bagaimana. Kalaupun tetap ada pelarangan penggunaan jaring cantrang, pemberlakuannya diatur, tidak dengan sertamerta,” ucap Riono. Kehadiran para nelayan di Pelabuhan Perikanan Kota Tegal setelah adanya kabar Menteri Susi akan berdialog dengan nelayan di Kota Tegal. Ratusan nelayan pun bergerak menuju Tegal untuk bertemu langsung dengan Menteri Susi sejak pagi hingga sekitar pukul 16.00 WIB. Kapolresta Tegal AKB Semmy Ronny Thabaa mengatakan Menteri Susi batal datang sore hari, tetapi pada malam harinya. “Ibu Susi akan datang untuk menyaksikan pergelaran wayang kulit di depan Kantor KUD Karya Mina,” kata Semmy. M a l a m i t u p e r g e l a ra n wayang kulit membawakan lakon Pandawa Layar dengan dalang kondang Ki Enthus Susmono yang juga Bupati Tegal. Sebelum pergelaran Susi tiba di lokasi. Kepada para nelayan dia menyatakan soal cantrang, kebijakan itu bukan pelarangan. “Itu aturan supaya nelayan dapat menjala ikan-ikan besar yang harga-

nya mahal.” Susi mengaku prihatin dia menjadi korban kemarahan nelayan. “Saya ingin bekerja dan bisa berkontribusi buat bangsa, terutama nelayan.”

Kawat berduri Kehadiran para nelayan di Pelabuhan Perikanan Tegal dijaga ketat petugas kepolisian. Pagar kawat berduri dipasang di sekitar lokasi pelabuhan. Polisi juga sempat mencegat bus yang membawa rombongan nelayan memasuki Kota Tegal. Dua bus berisi 80 orang seluruhnya nelayan berasal dari Rembang. Mereka menuju ke Tegal khusus untuk berdialog dengan menteri. Namun, sebelum masuk ke Kota Tegal, polisi sudah menghadangnya. “Dari dialog dengan polisi, hanya beberapa orang sebagai perwakilan boleh masuk ke Kota Tegal dan bertemu Bu Susi. Lainnya disuruh pulang ke Rembang,” kata Murtado, nelayan asal Rembang. Para perwakilan yang boleh masuk Kota Tegal melakukan orasi di sekitar pelabuhan perikanan. Hadi Santoso, nelayan asal Tegal, dalam orasinya mengatakan apabila peraturan menteri soal alat tangkap cantrang dilarang, perajin tali, pekerja ikan filet, dan buruh juga akan menganggur. Ia pun meminta permen itu dikaji lagi. (AS/N-3)

MI/ SUPARDJI RASBAN

UNJUK RASA NELAYAN: Ratusan nelayan cantrang membentangkan spanduk saat berunjuk rasa di Satker PSDKP Tegal, Jawa Tengah, kemarin. Aksi para nelayan itu terkait dengan rencana kunjungan kerja Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pujiastuti ke Pelabuhan Tegal, sekaligus menuntut menteri menemui mereka untuk berdialog tentang larangan alat tangkap cantrang.

VERIFIKASI partai politik dan tahapan pemilihan kepala daerah (pilkada) di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Lanny Jaya, Papua, terhenti sejak tiga hari terakhir atau lumpuh akibat pemalangan oleh sekelompok masyarakat. “Sudah tiga hari kami tidak melaksanakan aktivitas di kantor KPU karena dipalang sejak Sabtu (11/11),” kata Ketua KPU Lanny Jaya Tanus Kogoya di Wamena, Kabupaten Jayawijaya, kemarin. Menurut dia, masyarakat melakukan aksi pemalangan sebab melihat ada perubahan terhadap jumlah penduduk khusus daerah pemilihan (dapil) 3. “Pemalangan terkait data agregat kependudukan per kecamatan (DAK2), tetapi KPU Lanny Jaya tidak ada kaitan dengan DAK2 karena itu bukan domain kami,” katanya. Ia mejelaskan DAK2 yang sementara dipegang KPU ialah yang dikeluarkan pemerintah pusat. “Pemutakhiran data belum dilakukan. Data yang KPU

pegang ialah yang dikeluarkan Kementerian Dalam Negeri,” katanya. Berdasarkan data yang dipegang masyarakat, lanjut dia, terjadi penurunan jumlah penduduk di dapil 3 sehingga dikhawatirkan berdampak terhadap penurunan jumlah kursi DPRD. Sementara itu, KPU Purbalingga, Jawa Tengah, menemukan 70 dari 406 nama ganda keanggotaan partai politik (parpol) tidak terindentifikasi. Oleh karena itu, KPU Purbalingga meminta parpol untuk menghadirkan nama-nama tersebut. Komisioner KPU Purbalingga Mey Nurlela mengatakan, setelah verifikasi administratif, KPU menemukan 406 nama ganda. Lalu proses dilanjutkan dengan verifikasi faktual. “Dari 406 nama ganda, hasil verifikasi administratif ditemukan 70 nama yang tidak teridentifikasi. Jika parpol tidak bisa menghadirkan, namanama tersebut bakal dicoret,” katanya. (LD/Ant/N-1)

Politik Uang masih Pengaruhi Pemilih POLITIK uang masih berpengaruh dalam pelaksanaan pemilihan kepala daerah (pilkada) Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat. “Politik uang berhasil memengaruhi pilihan masyarakat, angkanya lebih dari 50%. Angka ini saya peroleh berdasarkan informasi dari beberapa lembaga survei,” ungkap Wakil Bupati Bandung Barat Yayat T Soemitra, kemarin. Dia menyatakan politik uang telah berhasil menyeret pemilih mendukung calon yang

memberi uang. “Masyarakat yang menerima uang biasanya rela memilih calon pesanan yang diminta oknum pemberi uang. Jika tidak dicegah, ini bisa merenggut hak demokrasi,” tuturnya. Karena itu, dia berharap penyelenggara pemilu dan Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) bisa meningkatkan kewaspadaan. “Harus dari awal bisa dicegah. Jangan nanti saat masa kampanye atau bahkan di akhir kampanye menjelang hari pencoblosan,” katanya.

Dia mengaku menyampaikan imbauan itu saat pelantikan Panitia Pemungutan Suara (PPS) se-Bandung Barat, akhir pekan lalu. Dalam menghadapi Pilkada 2018, PPP dan PDIP Kabupaten Bandung Barat akan berkoalisi. Ketua DPC PPP Kabupaten Bandung Barat Syamsul Maarif, kemarin, menyatakan keputusan untuk berkoalisi dengan PDIP setelah mendengar masukan dari seluruh pengurus kecamatan saat musyawarah

kerja cabang (mukercab) pada Sabtu (11/11). Adapun deklarasi koalisi menunggu rekomendasi nama dari DPP PDIP. Dia beralasan, keputusan untuk berkoalisi karena menilai figur yang dimajukan dari PDIP sangat mumpuni. “Ada permintaan dari kiai agar kita juga mengusung nama wakil bupati, tapi saya katakan tidak. Keputusan untuk mendukung PDIP sudah mutlak. Kami serahkan semua keputusan kepada PDIP,” bebernya. (DG/N-1)


14

INTERNASIONAL

SELASA, 14 NOVEMBER 2017

Uni Eropa Sepakat Bentuk Pakta Militer

Tepis Rumor, Hariri segera ke Libanon

SEBANYAK 20 negara Uni Eropa (UE) menandatangani pakta penting untuk meningkatkan kerja sama pertahanan setelah keluarnya Inggris dari blok itu (Brexit) dan melawan tekanan Rusia. Sebelumnya, upaya untuk memperdalam hubungan militer di antara blok tersebut terus terganjal terutama dipicu penolakan keras Inggris terhadap segala sesuatu yang bisa mengarah pada pembentukan tentara Eropa. Namun, kasus Brexit dan aneksasi Krimea oleh Rusia pada 2014 kembali memunculkan tuntutan adanya keamanan Eropa yang kuat. Kepala diplomatik UE Federica Mogherini memuji kesepakatan itu sebagai sebuah halaman baru bagi pertahanan Eropa. Kerja sama terstruktur permanen untuk perjanjian pertahanan (PESCO), bertujuan untuk meningkatkan koordinasi antara anggota UE di bidang pertahanan dan pengembangan sistem senjata. Kesepakatan itu dipelopori Jerman dan Prancis yang ingin me-restrukturisasi UE setelah keputusan Inggris untuk berpisah dan tindak lanjut dari Dana Pertahanan Eropa sebesar 5,5 miliar euro yang diumumkan Juni lalu. Para pendukung pakta mengatakan pakta ini akan melengkapi NATO, yang masih memegang peran utama dalam sistem pertahanan Eropa. Menteri Pertahanan Spanyol Maria Dolores de Cospedal memuji PESCO pekan lalu sebagai kemungkinan proyek paling ambisius UE saat ini. Pakta yang ditandatangani menteri-menteri pertahanan di Brussels kemarin menyatakan bahwa setiap negara akan memberikan dukungan substansial termasuk bantuan personel, peralatan, pelatihan dan infrastruktur untuk misi-misi militer UE. Pakta itu juga menyatakan setiap negara anggota terus menaikkan anggaran pertahanan secara riil, menyediakan 20% belanja pertahanan untuk pengadaan dan 2% untuk penelitian dan teknologi. “Kami belum pernah mendekati ini sebelumnya. Kami memiliki lebih dari 20 negara anggota yang melakukan komitmen dalam hal pengeluaran untuk proyek pertahanan dan kerja sama,” kata seorang pejabat UE. PESCO bisa mengarah pada penciptaan sebuah rumah sakit atau pusat logistik militer Eropa. Namun, untuk langkah pertama PESCO akan fokus pada proyekproyek untuk mengembangkan peralatan militer baru seperti tank atau pesawat tak berawak dengan tujuan untuk menyelaraskan sistem senjata dan menghilangkan kesenjangan dalam kemampuan. Partisipasi dalam PESCO bersifat sukarela dan mereka yang memilih untuk duduk di tempat sekarang dapat bergabung kemudian, dan tunduk pada persetujuan dari para pengadopsi awal. (AFP/ Arv/I-1)

MANTAN perdana menteri Libanon Saad Hariri yang secara mengejutkan mengundurkan diri sebagai perdana menteri pekan lalu mengatakan bahwa dia bebas di Arab Saudi dan akan kembali ke Libanon secepatnya. Dalam sebuah wawancara dari Riyadh dengan TV partai miliknya, Future TV, kemarin, Hariri menepis laporan yang menyatakan bahwa dia dikenai tahanan rumah di kerajaan Arab. Dalam komentar publik pertamanya sejak munculnya laporan itu, Hariri mengatakan bahwa dia bebas untuk bepergian. “Saya bebas di sini. Jika saya mau berangkat besok, saya akan segera kembali ke Libanon,” kata Hariri. Ia menambahkan bahwa dia akan mendarat di Beirut dalam dua atau tiga hari ke depan. Hariri, 47, mengumumkan pengunduran dirinya sebagai PM Libanon pada 4 November lalu. Sejak itu, dia belum kembali ke negerinya. Setelah mengundurkan diri, Hariri bertemu dengan sejumlah diplomat dan pejabat Saudi di Riyadh, termasuk dengan Raja Salman. Pernyataan Hariri itu menepis pernyataan pemimpin Hizbullah Hassan Nasrallah yang mengatakan Hariri ditahan di Riyadh dan dilarang kembali ke Libanon. Presiden Libanon Michel Aoun belum secara resmi menerima pengunduran diri Hariri. Aoun mengatakan Hariri telah dibatasi gerakannya. Hariri, yang juga memegang kewarganegaraan Saudi, mengatakan pada Minggu (12/11) bahwa dia akan kembali ke Libanon segera untuk memulai prosedur konstitusional yang diperlukan. “Ya, lebih baik saya datang ke Libanon (mengundurkan diri), tapi ada bahaya. Saya menulis (pengunduran diri saya) dengan tangan saya sendiri. Saya ingin menciptakan kejutan positif, bukan yang negatif,” ujarnya. Dengan mengenakan jas dan dasi serta berlatar belakang bendera Libanon, Hariri tampak lelah dan berbicara lembut namun tegas sepanjang wawancara. Pengunduran Hariri itu mengejutkan seluruh Libanon dan wilayah sekitarnya. Pengunduran diri itu dilakukan saat ketegangan meningkat antara Arab Saudi dan Iran, yang mendukung pihak bertentangan dalam perebutan kekuasaan di Libanon, Suriah, dan Yaman. Adapun, dalam pernyataan pengunduran dirinya, Hariri menuduh Iran dan sekutunya di Libanon, Hizbullah, mengambil alih negaranya dan mendestabilisasi wilayah yang lebih luas. Dia mengatakan khawatir dengan keselamatannya. Dalam wawancara pada Minggu (12/11), dia mengatakan memiliki hubungan baik dengan Putra Mahkota Mohammed bin Salman. Hariri tampaknya berusaha menyanggah rumor bahwa putra mahkota Saudi itu telah menekannya untuk mundur. (AFP/Arv/I-1)

AFP/MOHAMMED HUWAIS

BLOKADE ARAB SAUDI: Warga turun ke jalan dalam aksi menyerukan koalisi Arab Saudi untuk membuka kembali blokade jalur laut dan udara

di Sanaa, Yaman, kemarin. Pemerintah Arab Saudi berencana membuka kembali jalur laut dan udara di perbatasan Yaman. Keputusan ini menyusul desakan Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) yang menyebutkan jutaan rakyat Yaman terancam mati akibat kelaparan, beberapa pelabuhan yang akan dibuka di antaranya Aden, Mocha, dan Mukalla.

Vietnam-Tiongkok Sepakat Hindari Konflik Hanoi dan Beijing, kemarin, sepakat untuk mengelola perselisihan dan menjaga perdamaian dan stabilitas di kawasan Laut China Selatan. RUDY POLICARPUS

rudy@mediaindonesia.com dari Manila, Filipina

V

IETNAM dan Tiongkok, kemarin, sepakat untuk menghindari konflik di Laut China Selatan (LCS). Kesepakatan itu dibuat dalam sebuah langkah yang bertujuan mengurangi ketegangan atas klaim Beijing terhadap sebagian besar jalur air itu. Kedua negara komunis itu telah lama bersengketa atas LCS. Untuk diketahui bahwa Brunei, Taiwan, Malaysia, dan Filipina juga memiliki klaim parsial atas LCS. Jalur air itu dilalui lalu lintas perdagangan senilai US$5 triliun setiap tahunnya. Beijing telah membangun pulaupulau buatan dan lapangan terbang yang mampu menampung instalasi militer di laut yang diyakini berada di atas endapan minyak dan gas yang luas. Hanoi dan Beijing, kemarin, sepakat untuk menjaga perdamaian di kawasan LCS. Hal itu mereka utarakan dalam sebuah pernyataan bersama dalam kunjungan kenegaraan ke Hanoi oleh Presiden Xi Jinping. “Kami sepakat untuk mengelola perselisihan dengan baik di laut, tidak melakukan gerakan yang

bisa mempersulit atau memperluas perselisihan, (dan) menjaga perdamaian dan stabilitas di Laut Timur,” kata pernyataan Vietnam, dengan menggunakan istilah Hanoi untuk LCS. Ketegangan menyala awal tahun ini ketika Vietnam menghentikan proyek eksplorasi minyak di sebuah daerah di lepas pantai mereka yang dikalim Beijing. Sebagian kalangan melihat langkah itu diambil Hanoi atas tekanan dari Beijing. Hubungan mencapai titik terendah pada 2014 ketika Beijing memindahkan sebuah rig minyak ke perairan yang diklaim Vietnam, yang memicu protes selama berpekan-pekan. Pada Minggu (12/11), Presiden Donald Trump yang tengah mengikuti KTT ASEAN di Manila, Filipina, menawarkan kekuatan negaranya untuk membantu Vietnam mengatasi ketegangan yang telah berlangsung lama. “Jika saya dapat membantu menengahi atau melakukan arbitrase, tolong beritahu saya.... Saya adalah seorang mediator yang sangat baik,” kata Trump. Vietnam belum memberikan respons tawaran Trump. Di lain pihak, Tiongkok menegaskan AS tidak punya kepentingan di kawasan itu. Tiongkok mengecam tawaran AS itu sebagai campur tangan a-

sing. “Kami harap negara-negara lain bisa menghormati upaya negara-negara kawasan dalam mempertahankan stabilitas di Laut China Selatan dan memainkan peran membangun dalam aspek ini,” kata juru bicara Kemenlu Tiongkok Geng Shuang di Beijing.

Pembahasan ASEAN Tumpang-tindih klaim di Laut China Selatan juga menjadi pembahasan negara-negara ASEAN yang tengah bertemu di Manila. Tiongkok dan ASEAN telah sepakat untuk memulai pembahasan tata perilaku di laut tersebut. Kantor berita Tiongkok Xinhua menyatakan PM Tiongkok Li Keqiang telah mencapai kesepakatan dengan para pemimpin ASEAN terkait dengan masalah itu. Namun, kerangka waktu untuk tata perilaku itu belum diumumkan. Tiongkok pernah menyepakati untuk membahas tata perilaku itu pada 2002, tetapi kemudian membatalkannya. Di saat yang sama, raksasa ekonomi Asia itu justru melakukan strategi ekspansi di kawasan LCS. Atas desakan Tiongkok pula, ASEAN pada Agustus lalu sepakat bahwa tata perilaku mendatang tidak mengikat secara hukum meskipun mendapat dorongan kuat dari Vietnam.

“Kami harap negaranegara lain bisa menghormati upaya negara-negara kawasan dalam mempertahankan stabilitas di Laut China Selatan dan memainkan peran membangun dalam aspek ini .” Geng Shuang

Juru Bicara Kemenlu Tiongkok Setelah Filipina mendukung posisi Tiongkok, ASEAN sepakat bahwa tata perilaku tidak akan memiliki kekuatan hukum. Filipina bersama dengan Vietnam selama bertahun-tahun menjadi penentang terkeras ekspansi Tiongkok di kawasan itu. Namun, di era Presiden Rodrigo Duterte, Filipina justru melunak dan membangun hubungan erat dengan Tiongkok. Duterte mengatakan langkahnya itu telah meredam ketegangan dan membuka pintu bagi dialog. (AFP/Hym/I-1)

Suu Kyi Manfaatkan Sikap Bungkam ASEAN

K

AFP /POOL/ATHIT PERAWONGMETHA

PEMBUKAAN KTT ASEAN: Pemimpin de facto Myanmar Aung San Suu Kyi menghadiri sesi pembukaan Konferensi Tingkat Tinggi ASEAN Ke-31 di Manila, Filipina, kemarin. Pada gelaran KTT ASEAN Suu Kyi berharap agar sebagian besar negara Asia Tenggara tetap diam dan tidak ikut campur persoalan Rohingya di negaranya.

ETIKA Aung San Suu Kyi memimpin perang demokrasi melawan penguasa militer Myanmar yang despotik dua dekade lalu, dia memarahi sikap negara-negara anggota ASEAN yang enggan untuk campur tangan dalam situasi negaranya. Dalam sebuah editorial surat kabar yang diterbitkan pada 1999, Suu Kyi, mantan pemimpin oposisi, mendamprat 10 negara anggota ASEAN, dengan mengatakan ‘kebijakan noninterferensi hanyalah sebuah dalih untuk tidak membantu’. ‘Di hari dan masa ini’, ia menulis dalam sebuah tajuk rencana di surat kabar The Nation, Thailand, pada 13 Juli di tahun itu, ‘Anda tidak dapat menghindarkan diri untuk campur tangan dalam masalah negara lain’.

Ketika dia menghadiri KTT ASEAN di Manila, Filipina, kemarin, dia mungkin akan mengandalkan sikap diam blok tersebut, sementara rezimnya menindas etnik muslim Rohingya. Sebelumnya PBB menuduh Myanmar telah melakukan pembersihan etnik atas komunitas Rohingya untuk memaksa mereka meninggalkan negara mayoritas Buddha itu. Tidak jelas apakah krisis Rohingya akan masuk agenda resmi ASEAN meski Malaysia dan Indonesia tampaknya membawa masalah itu dalam pembicaraan di sela-sela pertemuan. Sementara itu Bangladesh, negara tujuan lebih dari 600 ribu warga Rohingya yang eksodus sejak Agustus lalu, bukan bagian dari blok itu. Para pakar memandang sedikit yang bisa diharapkan untuk

dilakukan ASEAN terkait dengan krisis tersebut. “KTT ASEAN tidak dirancang untuk benar-benar membangun respons-respons kebijakan terhadap isu-isu hak asasi manusia utama yang memengaruhi seluruh kawasan itu,” kata David Mathieson, mantan peneliti HAM yang sekarang menjadi analis independen yang berbasis di Myanmar. “Saat ini, pemerintahan Suu Kyi mendapat manfaat dari budaya kelambanan ASEAN,” ujarnya. Krisis pengungsi Rohingya dimulai pada 25 Agustus ketika gerilyawan Rohingya menyerang beberapa pos polisi Myanmar di Negara Bagian Rakhine utara, yang dibalas dengan operasi besar-besaran oleh pasukan keamanan negara itu. PBB dan kelompok HAM

menyebut Myanmar menunggangi isu gerilyawan itu melancarkan operasi pembersihan ‘yang brutal’ terhadap warga sipil Rohingya. Bangladesh mengatakan sekitar 3.000 Rohingya tewas di tangan pasukan keamanan dan ratusan desa mereka dibakar habis. Korban selamat telah menggambarkan pembakaran, pemerkosaan, dan penembakan oleh tentara Myanmar dan gerombolan Buddha dengan tujuan memaksa etnik Rohinya hengkang dari negara itu. Meski menuai kecaman luas, pemerintahaan Suu Kyi dengan kukuh membela tindakan tentara. Dewan Keamanan PBB pekan lalu telah meminta Myanmar untuk ‘mengakhiri kekuatan militer dan kekerasan antarkelompok yang melumpuhkan masyarakat Rohingya’. (AP/Hym/I-1)


JAGAT

SELASA, 14 NOVEMBER 2017

BARCELONA SPANYOL

O N T H I S DAY

1851: Moby Dick Dipublikasikan

Warga Diminta Melawan Separatis

MOBY Dick adalah novel karya penulis Amerika Serikat Herman Melville. Judul tersebut diambil dari julukan seekor paus yang diceritakan di dalamnya. Novel ini amat terkenal dan dapat dianggap sebagai salah satu novel klasik dunia. Karya itu bercerita tentang petualangan sang tokoh (bernama Ishmael) dalam mengikuti pelayaran kapal pemburu paus (kapal Pequod) yang dipimpin seorang kapten obsesif bernama Ahab. Sang kapten hanya memiliki satu kaki akibat kecelakaan kala memburu seekor paus yang dijulukinya Moby Dick. Dia sangat bernafsu melampiaskan dendamnya kepada hewan itu hingga tidak peduli akan keselamatan diri maupun anak buahnya. Cerita novel ini berakhir dengan sebuah tragedi. Moby Dick dianggap sebagai epitome atau contoh yang sempurna dari bentuk sastra romantik Amerika.

PERDANA Menteri (PM) Spanyol Mariano Rajoy mendesak para pemilih di Catalonia untuk melawan para separatis yang memimpin gerakan kemerdekaan wilayah tersebut baru-baru ini. Mereka diminta menghadang para separatis jika kelompok itu pergi ke tempat pemilihan suara pada pemilihan bulan depan. “Kami menginginkan jumlah pemilih yang besar untuk memulai era normalisasi di Catalonia,” kata Rajoy yang sebelumnya menggunakan kewenangan konstitusional untuk mengadakan pemilihan daerah pada 21 Desember mendatang.

Dia secara tegas mengatakan konstitusi Spanyol mengatur bahwa negara tidak dapat dibagi-bagi. Kunjungan PM Spanyol itu ke Barcelona, kota utama di Catalonia, merupakan yang pertama sejak dia memanfaatkan kekuasaan konstitusional untuk memberantas dorongan terhadap gerakan pemisahan yang dipimpin pemerintah wilayah. Setelah parlemen Catalonia memberikan suara pada 27 Oktober lalu untuk menyatakan kemerdekaan, Rajoy menanggapinya dengan memecat para pejabat tinggi pemerintah, membubarkan parlemen, dan meminta pemilihan diadakan lebih awal. Dia secara tegas mengatakan konstitusi Spanyol mengatur bahwa negara tidak dapat dibagi-bagi. “Penting sekali untuk mengembalikan keadaan normal di Catalonia dan menurunkan ketegangan sosial dan ekonomi di sana,” papar Rajoy pada Minggu. Dia menyebut ancaman separatis sangat destruktif, menyedihkan, serta menyiksa. (*/AFP/I-4)

1913: Tagore Dianugerahi Nobel

AP/YONHAP/HONG KI-WON

TENTARA KORUT: Seorang tentara Korea Selatan (kedua dari kiri) terlihat di antara anggota medis yang merawat orang yang tidak

dikenal yang diyakini sebagai seorang tentara Korea Utara di sebuah rumah sakit di Suwon, Korea Selatan, kemarin. Seorang tentara Korea Utara tertembak ketika mencoba membelot ke Korea Selatan. Keterangan resmi militer Korsel menerangkan tentara desertir itu melarikan diri lewat Panmunjom yang terletak di Provinsi Hwanghae Utara, yang merupakan daerah perbatasan antara Korsel dan Korut.

TEHERAN, IRAN

Pencarian Korban Terus Dikebut P

ETUGAS penyelamat Iran menggali puingpuing untuk mencari korban gempa yang selamat. Sebuah gempa besar melanda perbatasan Iran-Irak dan menewaskan lebih dari 300 orang dan melukai ribuan lainnya. Menurut survei geologi Amerika Serikat, gempa berkekuatan 7,3 pada skala Richter tersebut melanda wilayah perbatasan atau 30 kilometer arah barat daya Halabja di Kurdistan, Irak. Saat bencana itu datang sekitar pukul 09.20 waktu setempat, sebagian besar warga sedang berada di kediaman mereka. Daerah yang terkena dampak paling parah ialah Provinsi Kermanshah di Iran Barat. Pihak Rumah Sakit di provinsi itu mengungkapkan ke-

pada televisi pemerintah bahwa setidaknya 328 orang tewas dan 2.350 lainnya mengalami luka-luka. Secara terpisah, Kementerian Kesehatan Iran menyebut delapan orang meninggal dunia dan beberapa ratus lainnya terluka. Mereka ialah warga yang bermukim di sekitar perbatasan. Wilayah itu masuk teritorium Irak dan hanya memiliki sedikit penduduk. Warga Iran yang terkena dampak bencana terpaksa menghabiskan malam di luar rumah mereka. Kelompok itu telah meninggalkan kediaman mereka di daerah pegunungan lintas batas. Untuk menghangatkan diri, mereka mennyalakan api unggun sambil menunggu bantuan dari pihak berwenang. Media setempat mengung-

kapkan salah satu kejadian terburuk saat gempa terjadi ialah ketika seorang perempuan dan bayinya tertimbun puing puing di Kota Sar-e Pol-e Zaham. Untungnya, wanita dan anaknya itu dapat diselamatkan Pihak berwenang setempat mengatakan mereka telah men dirikan kamp bantuan untuk warga korban bencana. Namun, akses menuju kamp tersebut tidak mudah. “Sulit untuk mengirim tim penyelamat ke desa karena jalan telah terputus akibat tanah longsor,” terang Kepala Dinas Llayanan Darurat, Pir Hossein Koolivand. Kantor berita IRNA mengatakan sebanyak 30 anggota tim Palang Merah telah diutus ke zona gempa yang aliran listriknya telah terputus. Pemimpin Agung Iran, Aya-

LONDON, INGGRIS

Suriah Lakukan Kejahatan Perang PENGEPUNGAN warga sipil oleh pasukan pemerintah Suriah disepakati sebagai sebuah tindakan kejahatan terhadap kemanusiaan dan kejahatan perang. Hal itu diungkapkan Amnesty International, kemarin. Dalam laporan berjudul Kita Pergi atau Kita Mati, lembaga itu menganalisis pengepungan terhadap para penduduk. Pengepungan itu dinilai ti dak sah. Selain itu, pasukan pemerintah yang membombardir penduduk sipil dan memaksa warga untuk

meninggalkan rumah mereka juga faktor penting yang dipertimbangan lembaga tersebut. “Pengepungan dan pembunuhan itu dilakukan di luar hukum yang berlaku. Mereka juga melakukan penyerangan secara meluas terhadap penduduk sipil. Karena itu, tindakan tersebut digolongkan sebagai kejahatan terhadap kemanusiaan.” Laporan itu juga menyebutkan antara Agustus 2016 dan Maret 2017 muncul kesepakatan setelah pengepungan

yang berkepanjangan. Saat itu, pemerintah Suriah dan oposisi tanpa pandang bulu menyerang warga sipil. “Pemerintah Suriah dan kelompok oposisi bersenjata mengepung paksa area yang berpopulasi padat. Mereka merampas makanan warga, obat-obatan, dan kebutuhan dasar lainnya. Hal ini dilarang dalam hukum humaniter internasional,” ungkap Amnesty International. Lembaga itu menyebut rezim Suriah di Daraya, Madaya, sebelah timur Aleppo, dan lingkungan Al-Waer di Kota Homs dinyatakan melakukan kejahatan perang. (*/AFP/I-4)

AFP/AMMAR SULEIMAN

MANILA, FILIPINA

Trump-Duterte Mesra di KTT ASEAN AMERIKA SERIKAT (AS) tidak ingin mengusik perang obat-obatan terlarang yang dikobarkan Presiden Filipina Rodrigo Duterte. Orang nomor satu di Filipina itu mendapat kritikan luas dari kelompok hak asasi manusia (HAM) dan Uni Eropa serta menuduhnya terlibat dalam pembunuhan massal. Pejabat pemerintah Filipina menaksir lebih dari 3.000 orang, sebagian besar pengguna narkoba dan bandar, telah tewas dalam kampanye antiobat-obatan yang sedang berlangsung. Kelompok HAM memercayai korban lebih besar, mungkin mendekati angka 9.000 orang. Presiden AS Donald Trump,

15

AP/ANDREW HARNIK

kemarin, menyatakan memiliki hubungan baik dengan Duterte. Trump berada di Filipina bersama para pemimpin dari 18 negara lainnya selama dua hari pertemuan puncak

ASEAN. Trump dan Duterte mengadakan serangkaian pertemuan, yaitu Minggu (12/11) malam dan Senin (13/11) pagi. Mereka terlihat menikmati

momen tersebut. “Kita memiliki hubungan yang bagus,” kata Trump dalam sambutan pembukaan pada pertemuan mereka. Trump memuji usaha Duterte dalam mengorganisasikan KTT ASEAN dengan mengatakan bahwa rekan sejabatnya itu menangani segala sesuatu dengan indah. “Saya sangat senang berada di sini,” ujar pemimpin AS itu. Ketika seseorang wartawan bertanya apakah Trump akan mengangkat isu HAM, Duterte menyela dengan bercanda menyebut media sebagai ‘mata-mata’. Kedua pemimpin itu sontak tertawa. Juru bicara Duterte kemudian mengatakan berulang kali bahwa Trump mengangkat masalah HAM dalam pertemuan tersebut. (Hym/ AFP/I-4)

tollah Ali Khamenei, meminta pemerintah dan pasukan bersenjata agar melakukan segala cara untuk membantu penduduk yang terkena dampak gempa.

Operasi penyelamatan Media lokal melaporkan bahwa ratusan ambulans dan puluhan helikopter militer dimobilisasi untuk operasi penyelamatan termasuk di daerah perdesaan. Sar-e Pol-e Zahab, sebuah wilayah yang berpenduduk sekitar 85 ribu orang di dekat perbatasan, menjadi sasaran gempa dengan dampak terburuk. Di wilayah itu setidaknya 236 orang tewas. Selain Sar-e Pol-e Zahab, kota lain yang terkena dampak ialah Eslamabad dan Qasr-e Shirin. Menurut data sensus penduduk terbaru, sekitar 259 ribu orang tinggal di daerah sekitar kota-kota tersebut. Cuplikan dari televisi negara memperlihatkan tenda, selimut, dan makanan telah didistribusikan menuju daerah yang terkena gempa. (*/ AFP/I-4)

RABINDRANATH Tagore yang juga dikenal dengan nama Gurudev ialah seorang penyair, dramawan, filsuf, seniman, musikus, dan sastrawan Bengali yang menjadi orang Asia pertama yang mendapat anugerah Nobel dalam bidang sastra. Beberapa karya besarnya antara lain Gitanjali, Gora, dan Ghare-Baire beserta karya puisi, cerita pendek, serta novel lainnya. AP Melalui karya-karyanya, ia memiliki banyak pengikut baik dari masyarakat Bengali maupun pembaca di luar India. Pada 14 November 1913, Tagore memenangi Penghargaan Nobel di bidang sastra. Akademi Swedia yang menyelenggarakannya mengatakan Tagore memenangi penghargaan itu karena idealisme dalam berkarya dan karya-karyanya yang telah diterjemahkan ke dalam bahasa Inggris mudah diterima pembaca di Barat. Kerajaan Inggris bahkan menawarkan gelar kebangsawanan baginya pada 1915. Awalnya ia menerima, tetapi kemudian melepasnya sebagai bentuk protes terhadap pembantaian massal di Amritsar saat tentara kolonial menembak rakyat sipil dan menewaskan sekitar 379 orang. Empat tahun terakhir hidup Tagore ditandai dua penyakit kronis yang telah lama dideritanya. Setelah penderitaan panjang, Tagore meninggal pada 7 Agustus 1941.

1969: Apollo 12 Diluncurkan APOLLO 12 merupakan misi berawak kedua yang dikirim ke permukaan Bulan. Misi itu diluncurkan dari Cape Canaveral, Florida, pada 14 November 1969. Astronaut yang berada di dalam pesawat adalah Charles Conrad Jr, Richard F Gordon Jr, dan Alan L Bean. Presiden Richard WIKIPEDIA Nixon melihat peluncuran tersebut dari Pad A di Cape Canaveral. Ia presiden pertama yang menghadiri peluncuran misi pesawat angkasa luar berawak. Tiga puluh enam detik setelah lepas landas, petir menyambar roket peluncuran Saturn 5. Petir tersebut menyandung circuit breaker di modul perintah (command module) yang menyebabkan kesalahan. Untungnya peluncuran roket dapat berlanjut dengan normal. Pada 19 November, modul pendaratan Intrepid membuat pendaratan di lingkar barat laut Bulan, Ocean of Storms. Sekitar 5 jam kemudian, astronaut Conrad dan Bean menjadi manusia ketiga dan keempat yang berjalan di permukaan Bulan. 14 November | History | BBC | Dok.mi


SELASA, 14 NOVEMBER 2017

SELEBRITAS

Amir Hamzah

ONLINE

UMK Bekasi Lebih Tinggi daripada UMP Jakarta KOTA Bekasi boleh saja kerap jadi sasaran perundungan warga Jakarta karena kemacetan. Tetapi, dalam hal pengupahan, faktanya Kota Bekasi punya standar yang lebih tinggi daripada Jakarta. (Megapolitan)

Pilkada Bisa Picu Penarikan Uang Besar-besaran Tahun depan, yang lebih dikhawatirkan ialah kemungkinan banyak aksi jual akibat dari pelaksanaan pilkada pada Juni, serta momen pembayaran pajak pada Maret. (Ekonomi)

KPK Ancam Jemput Paksa Novanto Komisi Pemberantasan Korupsi mengancam menjemput paksa Ketua DPR Setya Novanto. Ultimatum itu disampaikan Lembaga Antikorupsi lantaran Novanto sudah tiga kali absen dari pemeriksaan penyidik. (Polkam dan HAM)

(021) 5821303

PEMASANGAN IKLAN:

(021) 5812113 / 5801480

HALAMAN 16

RYAN D’MASSIVE

PODIUM

REVOLUSI kadang memunculkan wajah paradoks sebab harapan dan kengerian bisa saling bertemu di situ. Benar, peringatan ini; revolusi kerap memakan anak kandungnya sendiri. Revolusi sosial pada perang kemerdekaan agaknya menjadi contoh betapa perubahan radikal itu menjadi pembenar mereka yang meraEBET sa paling berhak memiliki Republik. Dengan berbekal prasangka, mereka bisa mengDjadjat Sudradjat habisi siapa saja yang dianggap Dewan Redaksi Media Group musuh, termasuk pembela setia Republik. Amir Hamzah, sang ‘Republikan’ tulen itu hanya salah satu anak kandung revolusi yang menjadi korban. Sosok yang diberi predikat ‘Raja Penyair Pujangga Baru’ itu, lewat sastra, bahasa, dan aktivitas kepemudaannya gigih menyuarakan kemerdekaan Indonesia. Bangsawan Langkat yang merakyat ini tak segan mengajar di sekolah-sekolah bumiputera, seperti Perguruan Rakyat, Taman Siswa, dan sekolah-sekolah Muhammadiyah. Ia meyakini kemerdekaan bisa dicapai jika masyarakat cukup mendapat pengetahuan. Namun, apa pun ikhtiar sang nasionalis ini untuk Indonesia, ningrat darahnya dianggap salah satu dosanya. Ia masuk daftar pemuda sosialis di Langkat, salah satu yang harus dihabisi. Dalam semangat melawan pemerintah kolonial Belanda, bahkan setelah kemerdekaan dicapai, Amir dipancung para Pemuda Sosialis Indonesia pada revolusi sosial di Kwala Begumit, Sumatra Timur (kini Sumatra Utara), pada 20 Maret 1946. Sebelumnya, selama dua pekan Amir dan beberapa keluarga Sultan diculik dan disiksa. Ijang Widjaja, sang algojo, ialah mandor kebun, guru silat Kesultanan Langkat, yang amat disayang Amir. Tak ada teman, tak ada majikan. Permintaan Amir supaya ia tak dibunuh sebab ‘nanti Republik yang dipersalahkan’ tak digubris. Ijang harus membunuh sosok yang dihormatinya itu. Menolak artinya ia yang akan dihabisi. Jasad penyair kelahiran Tanjung Pura, Langkat, 28 Februari 1911 itu baru ditemukan di sebuah kebun pisang tiga setengah tahun kemudian setelah pemerintah pusat turun tangan. Jasad Amir berada dalam satu lubang dengan delapan korban revolusi lainnya. Sebagai keluarga Sultan Langkat, Amir mempunyai gelar Pangeran Langkat Hulu. Namun, ia juga asisten residen-–setingkat bupati—-di Binjai yang mewakili pemerintahan Indonesia. Dua dunia dan dua kaki inilah yang membuat pemuda sosialis tak memberinya ampun. Ia tetap dicap pembela Belanda. Tahun-tahun itu memang telah memulai popularitas dari kepenyairannya. Bersama Armijn Pane dan Sutan Takdir Alisyahbana, Amir mendirikan majalah Poejangga Baroe. Ia penganjur yang gigih agar bahasa Melayu menjadi bahasa persatuan. Kumpulan sajaknya, Nyanyi Sunyi, Buah Rindu, dan karya terjemahannya, Setanggi Timur, memang telah dikenal luas di kalangan kaum terpelajar. Dalam sebuah mahkamah, Ijang dipersalahkan dan divonis 20 tahun penjara. Namun, hanya dua tahun di penjara, berkat lobi ‘orang-orang kiri’, pada 1950 ia dibebaskan. Alasannya, perbuatan Ijang melakukan pembunuhan karena perjuangan. Namun, meski bebas, empat tahun kemudian Ijang meninggal mengenaskan. Setelah bebas dari penjara ia tetap hidup terkungkung dalam sebuah kamar tertutup. Ia dianggap gila. Perasaan bersalah yang ada tak habis-habis selalu menghantuinya. Amir Hamzah ditahbiskan sebagai pahlawan nasional pada November 1975. Kiprahnya bisa dibaca dalam banyak buku, antara lain Amir Hamzah: Pangeran dari Seberang (Nh Dini), Kenangan Masa: Mengenang Pribadi Pujangga Amir Hamzah (Saidi Husny), Amir Hamzah sebagai Manusia dan Penyair (Abrar Yusra), Penemuan Pusara Pujangga Amir Hamzah (Zainuddin Hamid Rokyoto), T. Amir Hamzah (Danil Ahmad), Biografi Sejarah Pujangga dan Pahlawan Nasional Amir Hamzah (Tengku MH Lah Husny), Pahlawan Nasional Amir Hamzah (Sagimun MD), Amir Hamzah: Raja Penyair Pujangga Baru (HB Jassin), Tengku Amir Hamzah: Tokoh Pergerakan Nasional, Konseptor Sumpah Pemuda, Pangeran Pembela Rakyat (Djohar Arifin Husin), dan yang terbaru Paradoks Amir Hamzah (Tim Majalah Tempo). Tahun ini ada empat nama yang ditahbiskan menjadi pahlawan nasional, yakni almarhum TGKH Muhammad Zainuddin Abdul Madjid NTB), almarhumah Laksamana Malahayati (Aceh), Sultan Mahmud Riayat Syah (Kepri), dan almarhum Lafran Pane, pendiri HMI, (DI Yogyakarta). Sedikitnya kini ada 173 nama sebagai pahlawan nasional. Namun, Amir Hamzah pahlawan tak biasa. Ia nama yang penuh ironi. Revolusi membuatnya tak berkompromi dengan yang tak sepenuhnya tegas. Ia salah satu korbannya.

CUSTOMER SERVICE:

Ryan berpesan kepada generasi muda agar menjadi generasi yang kritis, jangan mudah terprovokasi atau termakan isu-isu hoaks.

Musik itu Menyatukan, Menghargai Perbedaan

THOMAS HARMING SUWARTA thomas@mediaindonesia.com

D

ARI pengalaman tur musiknya ke berbagai daerah di Indonesia, vokalis grup band D’Massive, Ryan Eki Pradipta, 30, semakin yakin soal kekayaan Indonesia justru dalam keberagamannya. Banyak orang Indonesia, menurutnya, sangat toleran dan menghargai perbedaan. “Minimal saat konser dari Aceh hingga ke beberapa daerah lain, saya menemukan Indonesia luar biasa hebat karena keberagamannya. Yang penting lagi, orang Indonesia itu cinta damai. Bahwa ada yang bermain-main dengan SARA, saya yakin hanya segelintir orang dan itu jadi alat saja, entah untuk politik atau kepentingan lainnya,” tutur Ryan saat berbagi cerita di acara Work Room Kekini, di Cikini, Jakarta Pusat, kemarin. Di sana, Ryan hadir bersama sutradara film Livi Zheng untuk berbagi pengalaman dalam mengartikan perbedaan di tengah situasi masyarakat saat ini yang terkotak-kotak karena adanya perbedaan agama, suku, dan adat istiadat. “Sejujurnya kalau saya bicara mengenai soal SARA di kita, itu miris saja. Karena ketika bangsa lain sudah berbicara bagaimana menciptakan teknologi untuk memajukan kehidupan mereka, kita kok masih berkutat pada soal-soal SARA gitu lo. Kita, jika ingin maju, ya, tentu soal-soal SARA ini sudah tidak perlu lagi jadi masalah,” tambahnya. Lebih lanjut, Ryan menceritakan pengalaman pribadinya yang berasal dari latar belakang keluarga beragam. Ayahnya seorang muslim taat dan di pihak ibu memiliki keluarga besar pemeluk Kristen Protestan. “Jadi, saya sendiri sudah terbiasa dengan perbedaan itu dan tidak ada masalah. Kami saling menghargai, itu esensinya,” ucap suami Sri Ayu Murti Sari tersebut.

Bersatu dalam musik Ryan yang memulai karier band-nya sejak SMP tersebut juga menceritakan dalam perjalanan bermusiknya menemukan pengalaman sangat berharga. Ia melihat bagaimana orang-orang

saat mendengarkan musik justru bersatu tanpa mempersoalkan perbedaan. “Saat kita konser, sangat tampak tidak ada lagi persoalan mengenai perbedaan itu. Tidak ada yang tanya asal dari mana, warna kulit bagaimana, agama kita apa. Yang ada ialah sama-sama menikmati musik. Jadi, saya meyakini musik itu menghargai perbedaan, melampaui perbedaan, dan menyatukan kita sebagai manusia,” ungkap Ryan yang memulai band D’Massive bersama Kiki, Rai, Rama, dan Wahyu pada 2003. Lagu Jangan Menyerah yang sangat populer di masyarakat, lanjutnya, sangat menggambarkan kebinekaan. Simak saja liriknya: ‘Tak ada manusia yang terlahir sempurna, jangan kau sesali segala yang telah terjadi. Kita pasti pernah dapatkan cobaan yang berat, seakan hidup ini tak ada artinya lagi. Syukuri apa yang ada, hidup adalah anugerah. Tetap jalani hidup ini-melakukan yang terbaik. Tak ada manusia yang terlahir sempurna. Jangan kau sesali segala yang telah terjadi’. Ryan bahkan pernah menyanyikan lagu itu di gereja atas permintaan seorang pendeta. Pun ketika di Bali, ia diminta menyanyi di hadapan para tokoh agama Hindu di Bali. “Tampaknya lagu itu sesuai dengan pesan semua agama dan itu artinya Jangan Menyerah menjadi bahasa universal yang tidak menggambarkan satu agama. Saya terus terang sangat terharu bahwa lagu yang kami buat itu menggugah semua kita tanpa melihat perbedaan,” ungkap Ryan. Menurutnya, lagu itu digubah karena terinspirasi seorang anak umur empat tahun yang tengah berjuang melawan kanker. Di penghujung berbagi ceritanya, Ryan menitipkan pesan terutama pada generasi muda agar menjadi generasi yang kritis, jangan mudah terprovokasi atau termakan isu-isu hoaks. “Sambil kita terus bergandengan tangan, terutama pada anak-anak muda, agar jadilah anak muda yang kritis. Jangan mudah terpancing, apalagi hanya oleh isu-isu hoax yang saat ini banyak sekali bertebaran di media-media sosial. Ketika masih berkutat dengan SARA, kita tidak akan pernah maju-maju,” pungkas Ryan. (X-7)

MI/SUMARYANTO BRONTO

EDWIN

PUTRI MARINO

AGUS NOOR

Posesif telah Bertemu Penontonnya

Tidak Dibidik tapi Menang

Sebut Reza Rahadian Gila

PRESENTER program televisi My Trip My Adventure yang kini juga menjadi aktris film, Putri Marino, 24, mengawali perjalanan sebagai aktris film dengan mantap. Lewat film debutnya, Posesif, Putri membawa pulang Piala Citra sebagai pemeran utama wanita terbaik. “Senang banget, pada awal enggak menduga dapat Piala Citra ini. Tapi, puji Tuhan, akhirnya di film pertama bisa bawa pulang piala ini. Terima kasih buat yang sudah dukung dan buat keluarga Posesif. Deg-degan, lo,” kata Putri kepada awak media seusai seremoni penerimaan piala. Putri diunggulkan bersama empat aktor wanita lain. Ada Adinia Wirasti (Critical Eleven), Dian Sastrowardoyo (Kartini), Tatjana Saphira (Sweet 20), serta Sheryl Sheinafia (Galih dan Ratna). Putri merupakan lulusan sekolah mode di Italia. Dia sempat bekerja sebagai perancang busana di Bali sebelum beralih profesi. Dia sempat diragukan produser Muhammad Zaidy yang mengatakan Putri tidak langsung dibidik dan sempat diragukan karena ada beberapa kandidat lain. (Eno/H-3)

AKSI Reza Rahadian memerankan tokoh Chairil Anwar dalam pentas teater PerempuanPerempuan Chairil di Teater Jakarta, Taman Ismail Marzuki, Sabtu (11/11), menuai pujian. Sutradara Agus Noor mengatakan, apa yang dilakukan Reza telah meringankan bebannya dalam mengarahkan alur cerita. “Reza itu dengan bagus sekali bisa mendeformasi sajak-sajak Chairil yang dibacakan dengan deklamasi. Gila orang ini dan aku enggak ngarang,” kata Agus Noor di Kompleks Taman Ismail Marzuki, Jakarta. Sebelumnya, Agus sempat waswas bagaimana Reza akan tampil. Namun, aksi bintang Rudi Habibie itu berhasil melampaui ekspektasi sang sutradara. Ia juga memaparkan tidak sulit untuk bekerja sama dengan para aktris profesional seperti Marsha Timothy, Chelsea Islan, Tara Basro, dan Sita Nursanti. Cukup dengan memberikan puisi, para pemain sudah bisa memerankan tokoh dengan sangat baik. (MTVN/ H-5)

SUTRADARA film Posesif, Edwin, mengukir prestasi lewat film komersial pertamanya itu. Film pertama produksi Palari Films ini mengantar dia sebagai sutradara terbaik dalam ajang Festival Film Indonesia 2017. “Saya Edwin. Terima kasih buat seluruh pihak, terutama tim Posesif. Ada kira-kira 200 orang bekerja. Luar biasa. Film ini telah bertemu penontonnya. Terima kasih buat seluruh bentuk bioskop, baik yang berjaringan maupun tidak, mikro atau besar. Kami semua belajar di sini,” kata Edwin kepada awak media seusai seremoni penyerahan Piala Citra di Grand Kawanua Manado, Sulawesi Utara, pada Sabtu (11/11). Edwin diunggulkan bersama lima sutradara lain, yaitu Ernest Prakasa (Cek Toko Sebelah), Emil Heradi (Night Bus), Hanung Bramantyo (Kartini), Joko Anwar (Pengabdi Setan), dan Ody C Harahap (Sweet 20). Posesif membawa pu l a n g tiga Piala Citra. Edwin sebelumnya merupakan sutradara film art house Babi Buta yang I ngin Terbang dan Postcards from the Zoo. (Eno/ H-3) MI/RETNO HEMAWATI

MI/ PERMANA

ANTARA/AKBAR NUGROHO GUMAY


SELASA, 14 NOVEMBER 2017

HALAMAN 17

HLM 18 ASEAN Mesti Perhatikan UMKM

HLM 24 Alokasi Pupuk akan Meningkat

HLM 28 Swiss dan Kroasia Melangkah ke Rusia

EKONOMI KRONIKA

Hati-Hati Membaca Simtom SYMPTOM, simtom atau simtoma adalah gejala yang diceritakan pasien kepada dokter mengenai apa yang dirasakan tidak enak di tubuhnya. Adakalanya untuk memperkuat penarikan kesimpulan, dokter membutuhkan pemeriksaan lanjutan seperti tes laboratorium untuk menemukan sign atau tanda tentang penyakit yang diderita pasiennya. Hari-hari ini kita kembali diributkan debat mengenai pelemahan daya beli seiring dengan keluarnya data Badan Pusat Stastik (BPS) yang menyebutkan konsumsi rumah tangga pada triwulan III tahun ini tumbuh 4,93% atau tumbuh melambat dari posisi sebelumnya di 4,95%. Pertumbuhan yang lebih rendah 0,02% itu seakan mengonfirmasi du-gaan bahwa daya beli masyarakat melemah. Apalagi sejumlah data serta laporan penelitian menunjukkan bahwa pertumbuhan di sektor-sektor terkait dengan konsumsi menunjukan pertumbuhan yang melemah. AC Nielsen, misalnya, menghitung pertumbuhan penjualan produk fast moving consumer goods (FMCG) baru tumbuh 2,7% tahun ini dari rata-rata per tahun 11%. Pengusaha yang melihat realisasi penjualan tak sesuai dengan target pun ikut-ikutan berteriak; ekonomi lesu karena daya beli melemah. Di sisi lain, kita tidak bisa menafikan angka pertumbuhan ekonomi triwulan III tahun ini yang membaik ke level 5,06%. Pertumbuhan ekonomi yang merupakan agregat (penjumlahan) dari seluruh nilai barang dan jasa yang dihasilkan sebuah negara bisa diumpamakan seperti sebuah balon. Ukurannya akan membesar seiring bartambahnya input yang masuk. Karena itu, agak sulit memahami sebuah fakta bahwa daya beli melemah di tengah ekonomi yang tumbuh kuat. Kembali ke soal simtom, kita harus hati-hati membaca berbagai simtom atau fenomena yang bermunculan itu agar diagnosisnya tidak missleading. Bisa jadi seperti orang sakit asam lambung tapi harus mengonsumsi obat jantung hanya karena dokter melihat pada faktor nyeri dada yang dikeluhkan pasiennya tanpa terlebih dulu melakukan pemeriksaan endoscopy atau EKG. Akan celaka tiga belas bila terjadi salah diagnosis penyakit yang mendera perekonomian. Obat yang dimimum pun tidak akan mujarab, bahkan berdampak negatif. Memainkan isu daya beli merupakan hal yang seksi untuk digulirkan hingga kapanpun. Terlebih karena mandat bagi semua pemerintahan ialah menyejahterakan rakyatnya. Kita berharap pemerintah lebih strategis dalam merespons isu tersebut agar tidak salah dalam mengambil langkah. (Raja Suhud/E-2)

ANTARA /M AGUNG RAJASA

PEMBANGUNAN INFRASTRUKTUR: Pembangunan proyek Jembatan Holtekamp di Jayapura, Papua, kemarin. Pemerintah melalui Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan

Rakyat (PU-Pera) mengupayakan percepatan penyelesaian Jembatan Holtekamp yang saat ini pembangunan fisiknya telah mencapai 78,68% dan ditargetkan selesai pada September 2018, atau lebih cepat daripada rencana semula pada 2019.

PLN akan menanggung biaya penggantian MCB bagi pelanggan yang ditambah kapasitas daya terpasangnya.

Penyederhanaan Golongan tidak Bebani Pelanggan

ANDHIKA PRASETYO

andhika@mediaindonesia.com

W

AKIL Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Arcandra Tahar mengungkapkan rencana penyederhanaan golongan pelanggan listrik rumah tangga dilakukan karena pemerintah ingin masyarakat mendapatkan asupan listrik yang lebih baik. Saat ini, pelanggan listrik rumah tangga dibagi menjadi beberapa golongan, dari golongan subsidi, 1.300 volt ampere (VA), 2.200 VA, 3.500 VA, 4.400 VA, 5.500 VA, hingga 6.600 VA ke atas. Arcandra menilai pembagian golongan tersebut membatasi kegiatan masyarakat sehingga menimbulkan kesan yang tidak efisien. “Kalau daya dibatasi, 1.300 VA, misalnya, lalu pelanggan pasang kulkas, AC, setrika,

listrik mati enggak? Kemungkinan mati. Itulah mengapa kita ingin naikkan menjadi lebih tinggi. Penyederhanaan golongan, tapi tarifnya sama,” ujar Arcandra di Kantor Kementerian ESDM, Jakarta, . Terkait dengan penentuan tarif, ia mengatakan saat ini pemerintah bersama seluruh pihak terkait masih terus melakukan pembahasan terperinci. Namun, ia memastikan tarif yang dipilih nantinya ialah yang tidak memberatkan masyarakat. Selain tidak ada kenaikan tarif, Direktur Utama Perusahaan Listrik Negara (PLN) Sofyan Basir mengatakan, dalam proses penyederhanaan atau penaikkan daya, masyarakat tidak akan dibebani biaya. “Ganti MCB nanti biayanya dari PLN. Niat nya begitu. Sekarang kami lagi berhitung, permisi dulu sama Pak (Menteri ESDM) Jonan. Nanti kan ada ketentuan-ketentuannya. Mudah-mudahan bisa dilaksanakan,” paparnya.

Ia menyebutkan biaya penggantian daya kepada golongan rumah tangga yang ditargetkan tidak akan melampaui angka Rp1 triliun. Jika dapat diterapkan secepatnya, ia menyebutkan itu akan semakin bagus karena permintaan penaikan daya juga datang dari masyarakat. “Kami ingin lakukan secepatnya. Targetnya penggantian instalasi kenaikan daya bisa dilakukan bertahap hingga Juni 2018,” tandasnya.

Masalah abonemen Saat ini PLN menerapkan biaya abonemen dengan pola yang berbeda. Bila dahulu abonemen akan menjadi faktor penambah dari total pemakaian, kini abonemen sudah masuk komponen biaya pemakaian listrik dalam satu bulan. Rumusan perhitungannya ialah 40 jam x daya sambung kVA x biaya pemakaian untuk tagihan pascabayar.

Dengan begitu, bagi pelanggan dengan daya 1.300 VA, biaya minimal yang harus dibayarkan ialah 40 x 1,3 x Rp1.467 atau sekitar Rp76.284. Untuk pelanggan 2.200 VA, pembayaran minimal ialah 40x2,2x1.467 atau 129 ribu, dan seterusnya untuk 3.500 VA ke atas. Bila pemakaian per bulan mencapai 100 kwh,misalnya, untuk pelanggan 1.300 VA jumlah yang dibayarkan bukanlah Rp76.284 ditambah 100 x Rp1.467 sehingga mencapai Rp222.984. Tapi cukup 100 x Rp1.467 atau hanya Rp146.700 karena pemakaian bulan itu telah melampaui batas minimum. Media Indonesia juga telah merasakan tidak ada kenaikan biaya listrik per bulan setelah menambah daya dari 2.200 VA ke 4.400 VA. Dengan pemakaian yang relatif sama, total biaya listrik yang dibayarkan setiap bulan sekitar Rp700 ribu untuk prabayar. Hal itu karena tarif per kwh untuk 2.200 dan 4.400 sudah sama. (E-1)

Jepang Beri Pinjaman untuk Proyek Patimban Dongkrak Belanja PEMERINTAH Jepang memberikan pinjaman sebesar 118,9 miliar yen untuk Indonesia. Dana tersebut akan digunakan untuk biaya pembangunan tahap pertama Pelabuhan Patimban di Subang, Jawa Barat. Pinjaman itu nantinya akan disalurkan melalui Japan International Cooperation Agency (JICA). Jumlah pinjaman tersebut ialah 83% dari total nilai pembangunan tahap pertama Pelabuhan Patimban yang sebesar 144 miliar yen. Adapun pendanaan dari dalam negeri antara lain untuk pengadaan lahan sekitar Rp500 miliar. Anggaran yang dibutuhkan untuk pengadaan peralatan, pengoperasian, dan pemeliharaan akan menjadi porsi ope-

rator pelabuhan. “Financial closing akan dilaksanakan dalam waktu dekat, bergitu pun dengan perjanjian kredit akan disepakati antara pemerintah Jepang dan Kementerian Keuangan,” tutur Wakil Duta Besar Jepang untuk Indonesia Kozo Honsei kepada media saat dijumpai di Kedutaan Besar Jepang, Jakarta, kemarin. Lebih lanjut, Honsei menjelaskan pengerjaan konstruksi tahap satu akan dimulai pada awal 2018 dengan target pengoperasian pada Maret 2019. Honsei mengungkapkan saat ini lelang tender untuk kontraktor telah dibuka, sedangkan untuk lelang operator akan dimulai tahun depan.

“Sama seperti MRT (mass rapid transit), baik kontraktor Indonesia maupun Jepang bisa ikut dalam tender, asalkan mereka bergabung,” tambah Honsei. Honsei juga menjelaskan pinjaman itu memiliki masa pengembalian 40 tahun, dengan suku bunga per tahun 0,1% dan syarat pengadaan yang bersifat mengikat. Pelabuhan Patimban di Kabupaten Subang, Jawa Barat, disiapkan untuk mengurangi kepadatan bongkar muat di Tanjung Priok. Proyek itu diprediksi selesai pada 2027. “Tapi pada 2019 kita pastikan ada fungsi tertentu yang ada di sini,” ujar Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumadi, saat meninjau September lalu. (Arv/E-2)

INDUSTRI KREATIF:

ANTARA /ARIF FIRMANSYAH

Perajin mambuat boneka rajut di Ciomas, Bogor, Jawa Barat, Minggu (12/11). Kerajinan boneka rajut dengan karakter hewan dan film kartun tersebut dipasarkan melalui media sosial ke sejumlah daerah di Jakarta, Bogor, Sumatra, dan Kalimantan, juga hingga ke mancanegara seperti Korea Selatan, Australia, dan India.

untuk Pacu Pertumbuhan MENTERI Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/Kepala Bappenas Bambang Brodjonegoro memproyeksikan konsumsi atau belanja pemerintah akan mencapai 6% pada triwulan IV 2017 ini. Bambang menilai masih ada ruang untuk peningkatan karena pada tahun ini konsumsi pemerintah baru di kisaran 2,67% pada triwulan I dan 3,46% pada triwulan III. Pada tahun sebelumnya konsumsi pemerintah mencapai 7% di triwulan III dan IV pada 2015 dan 6,23% pada triwulan II 2016. “Kalau melihat serapan anggaran yang relatif rendah, di triwulan IV akan ada upaya peningkatan penyerapan, tapi tidak sekadar habiskan uang,” ujar Bambang di Gedung Bappenas, Jakarta, kemarin. Ia menilai kenaikan konsumsi pemerintah pada triwulan IV tersebut akan terjadi di belanja barang dan bantuan sosial. “Kalau belanja pegawai relatif stabil,” ucapnya. Peningkatan konsumsi/belanja pemerintah tersebut diharapkan bisa membantu mendongkrak angka pertumbuhan ekonomi di triwulan IV dari sebelumnya di triwulan III sebesar 5,06%. Meski demikian, Bambang menyebut butuh perjuangan ekstra untuk merealisasikan target pertumbuhan ekonomi 5,2% di 2017. Karena itu, ia memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia hingga akhir 2017 maksimal di angka 5,1%. “Sepanjang tahun ini akumulasi pertumbuhan ekonomi 5,03%. Kalau mau kejar 5,2% di triwulan IV, harus tinggi

Meskipun ada perlambatan, jika dibandingkan dengan periode sebelumnya di level 4,95%, daya beli masyarakat masih tumbuh. di atas 5,5%, itu tampaknya agak berat. Karena itu, target yang mungkin tercapai 5,1%.” Dalam kesempatan itu Bambang kembali menegaskan soal konsumsi rumah tangga yang selama ini masih menjadi tumpuan utama dan hanya tumbuh 4,93% di triwulan III 2017. Kata dia, meskipun ada perlambatan jika dibandingkan dengan periode sebelumnya di level 4,95%, daya beli masyarakat masih tumbuh. “Saya tegaskan tidak turun karena konsumsi rumah tangga kita masih naik 4,93%,” tegasnya. Perlambatan daya beli masyarakat tersebut, menurut Bambang, antara lain karena adanya pergeseran pola konsumsi masyarakat dari barang ke jasa. Itu terlihat dari konsumsi di sektor pakaian, alas kaki, dan jasa perawatannya melambat ke level 2,00%, sedangkan untuk restoran dan hotel tumbuh ke 5,52% serta kesehatan dan pendidikan tumbuh ke 5,38%. (Nyu/E-2)


18

SELASA, 14 NOVEMBER 2017

SEKTOR RIIL

Pemilik dan Pelapak bakal Dikenai Pajak BESARNYA potensi perputaran transaksi di sektor perdagangan elektronik (e-commerce) mendorong pemerintah untuk mengatur skema pungutan pajak. Regulasi yang ditargetkan rampung akhir tahun ini itu akan fokus mengatur tata cara, berikut mekanisme agar terjadi kesamaan level of playing field. “Intinya bagaimana membuat tata cara yang memungkinkan teman-teman e-commerce memenuhi kewajiban perpajakan yang lebih baik. Tidak ada pajak baru, lebih ke tata cara saja. Jadi, bisa akhir tahun (keluar),” ujar Kepala Badan Kebijakan Fiskal (BKF) Suahasil Nazara saat ditemui di Kementerian Keuangan, kemarin. Dengan pengaturan yang lebih detail, pemerintah berharap dapat menelusuri potensi penerimaan pajak dari sektor e-commerce. Jenis pajak yang dikenakan nantinya mencakup pajak penghasilan (PPh) hingga pajak pertambahan nilai (PPN). Menurut Suahasil, pajak itu bersifat menyeluruh, mulai pemilik situs jual beli (marketplace) hingga pelaku usaha sebagai pemilik merchant (pelapak). “Seperti (pemilik) merchant itu ibaratnya wajib pajak (WP) individu, ada penghasilan tidak kena pajak (PTKP)-nya. Bisa jadi WP badan. Nah, itu bagaimana? Perlu diatur, sama persis dengan konvensional. Ada teknologi digital yang jadi backbone.” Dalam menanggapi rencana itu, pelaku usaha di sektor e-commerce meminta pemerintah berhati-hati dalam memungut pajak. Industri perdagangan berbasis digital di Indonesia terbilang kompleks. Pemerintah tidak boleh pukul rata dalam menentukan tarif pajak karena perkembangan sektor ecommerce cukup beragam. Mana yang start-up, mana yang berstatus unicorn dengan kepemilikan asing. “Karena asing itu biasanya tidak masalah dikenai pajak tinggi agar lokal pada mati. Lalu harus dilihat besaran transaksinya berapa, jenis e-commerce apakah marketplace atau ritel. Yang paling penting jangan sampai melukai pelaku usaha yang sedang tumbuh,” ujar CEO Lojai, Agus Tjandra, kemarin. (E-2)

Pemerintah tidak boleh pukul rata dalam menentukan tarif pajak karena perkembangan sektor e-commerce beragam.

SWASEMBADA JAGUNG: Petani

ANTARA/SISWOWIDODO

mengupas tongkol jagung sebelum dipanen di Desa Joresan, Mlarak, Ponorogo, Jawa Timur, Minggu (12/11). Kementerian Pertanian menyatakan bahwa tahun ini Indonesia sudah mencapai swasembada jagung.

ASEAN Mesti Perhatikan UMKM Presiden Jokowi memberikan apresiasi kepada Dewan Penasihat Bisnis ASEAN karena melihat pentingnya keberpihakan ASEAN terhadap UMKM. RUDY POLYCARPUS

Rudy@mediaindonesia.com dari Manila, Filipina

P

ELAKU usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) merupakan tulang punggung perekonomian bagi negara-negara Asia Tenggara yang tergabung dalam ASEAN. Oleh karena itu, negara-negara di kawasan ini mesti memikirkan nasib pelaku usaha kecil tersebut. Hal itu disampaikan Presiden Joko Widodo ketika berbicara dalam ASEAN Leaders Interface With ASEAN Business Advisory Council (ABAC) di Philippine International Convention Center

(PICC), Manila, Filipina, kemarin. Menurut Jokowi, sektor UMKM menyumbang tenaga kerja hingga 96% di ASEAN. Sumbangan sektor itu bagi produk domestik bruto di kawasan ini juga signifikan, mencapai 60%. “Jika kita berbicara mengenai integrasi ekonomi ASEAN, tugas kita membawa UMKM dalam integrasi tersebut,” ujar Presiden. Jokowi menuturkan, perekonomian ASEAN kian menggembirakan. GDP di kawasan itu selama dua tahun berturut-turut tumbuh positif 4,7%. Pertumbuhan itu tentu harus dijaga dengan melibatkan seluruh masyarakat ASEAN. Jokowi menyinggung peran penting para

pelaku UMKM. Merekalah yang paling tahan banting bila ada krisis. “Termasuk bisa menyedot banyak tenaga kerja,” ujarnya. Dalam kesempatan itu, Presiden Jokowi juga memberikan apresiasi kepada Dewan Penasihat Bisnis ASEAN karena melihat pentingnya keberpihakan ASEAN terhadap UMKM. “Saya sambut baik upaya menghubungkan perusahaan multinasional dengan UMKM melalui ASEAN Mentors for Entrepreneurship Network (AMEN),” kata Presiden. Jokowi berharap setiap negara anggota ASEAN mengembangkan model bisnis inklusif itu. Indonesia sudah lama mengembangkan usaha inklusif yang menghubungkan perusahaan besar dengan UMKM di berbagai sektor. “Indonesia memiliki gugus tugas yang bertugas menyinergikan kepentingan pemerintah, pihak bisnis, dan masyarakat berpeng-

hasilan rendah dalam bidang keuangan inklusif. Saya harap ASEAN dapat merumuskan formula kerja sama alternatif pembiayaan bagi UMKM.” Menteri Perdagangan Enggartiasto Lukita yang juga hadir dalam acara tersebut mengatakan Indonesia telah mengembangkan keuangan dan bisnis inklusif, baik oleh pemerintah maupun swasta. Sektor swasta, kata dia, diwajibkan mengembangkan bisnis inklusif di berbagai sektor melalui program kemitraan dan tanggung jawab sosial perusahaan (CSR).

ASEAN-Hong Kong Sehari sebelumnya, Mendag bersama para menteri ekonomi ASEAN dan Menteri Perdagangan Hong Kong Edward Yau menandatangani Persetujuan Perdagangan Bebas dan Investasi ASEAN-Hong Kong. Penadatanganan tersebut disaksikan Sekjen ASEAN serta pe-

jabat senior dan seluruh delegasi negara ASEAN dan Hong Kong. “Persetujuan ini akan mulai diterapkan dua bulan setelah Hong Kong dan empat negara anggota ASEAN menotifikasi penyelesaian prosedur domestiknya kepada seluruh pihak,” terang Enggar. Selain melaksanakan komitmen penghapusan atau penurunan tarif, persetujuan itu juga mencakup kerja sama di bidang peningkatan kapasitas negara anggota ASEAN. Mereka diharapkan mampu memanfaatkan kerja sama ini, khususnya dalam menjadikan Hong Kong sebagai transit ekspor ke negara-negara lain. Salah satu komitmen Hong Kong ialah memperkuat kerja sama ekonomi dengan ASEAN melalui economic and technical cooperation (ecotech) yang antara lain dapat dimanfaatkan untuk meningkatkan potensi dan daya saing UMKM. (E-2)

Kalteng Jadi Lumbung Padi Organik Nasional SEUSAI tercapainya swasembada beras nasional, pemerintah kini menargetkan ekspor beras organik. Provinsi Kalimantan Tengah pun disiapkan sebagai lumbung padi organik nasional. Menteri Pertanian Amran Sulaiman menuturkan Presiden Joko Widodo telah memerintahkan pembangunan lahan seluas 300 ribu hektare untuk padi organik di Kalimantan Tengah. Lahan tersebut tersebar di sejumlah wilayah, seperti Kota Palangka Raya, Kabupaten Kapuas, dan Kabupaten Pulang Pisau. Lahan-lahan tersebut merupakan eks lahan gambut. “Kita sudah swasembada, kebutuhan Indonesia sudah cukup. Kita beralih untuk ekspor. Intinya bagaimana

bisa menyejahterakan petani melalui padi organik,” kata Amran di Desa Belanti Siam, Kecamatan Pandih Baru, Kabupaten Pulang Pisau, Kalimantan Tengah, kemarin. Hasil panen padi organik itu direncanakan untuk diekspor lantaran target swasembada beras nasional telah tercapai. Beras organik, lanjutnya, memiliki pasar yang menjanjikan di sejumlah negara, salah satunya Belgia. Menurut perhitungan Amran, harga beras organik per kilogram jika diekspor ke luar negeri bisa mencapai Rp100 ribu per kilogram. Jika 300 ribu hektare lahan tersebut mampu memproduksi 3 juta ton beras, nilainya bisa mencapai Rp300 triliun. Amran hadir di Desa Belanti

Siam untuk secara simbolis melakukan penanaman perdana di kawasan transmigrasi tersebut. Menurutnya, pertanian organik jika dilakukan secara berkelanjutan, bisa menyejahterakan petani. Desa Belanti Siam sendiri merupakan desa penghasil beras terbesar di Kabupaten Pulang Pisau. Untuk saat ini, potensi pengembangan padi organik di wilayah itu sebesar 81.149,06 hektare. Angka tersebut masih jauh dari target pemerintah pusat di Kabupaten Pulang Pisau yang sebesar 150 ribu hektare. “Kami yakin itu bisa tercapai dan Kalimantan Tengah bisa jadi penyumbang padi terbesar,” kata Bupati Pulang Pisau Edy Pratowo. (Nic/E-2)

SEKILAS

RI-Tiongkok Sepakat Kembangkan Energi

Pembebasan Lahan Tol Harus Persuasif

KEMENTERIAN Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) dan pemerintah Tiongkok menandatangani memorandum of understanding (MoU) terkait dengan kerja sama eksplorasi dan pengembangan energi. Menteri ESDM Ignasius Jonan mengungkapkan penandatangan tersebut akan menjadi payung hukum untuk berbagai kerja sama yang akan dilakukan di masa mendatang. Kedua belah pihak pun akan segera membentuk working group untuk membahas secara intensif kemitraan strategis apa saja yang dapat dilaksanakan dalam waktu dekat. “Kami akan diskusikan kerja sama mendalam baik untuk energi kelistrikan dan juga pertambangan. Saya percaya kerja sama ini nantinya akan saling menguntungkan kedua belah pihak,” ujar Jonan dalam acara Indonesia China Energy Forum (ICEF) Ke-5 di Jakarta, kemarin. Ia berharap, dengan terbentuknya payung hukum akan lebih banyak perusahaan Tiongkok yang menanamkan investasi ke sektor energi. Pemerintah pun akan memperbaiki berbagai peraturan untuk mempermudah masuknya investasi ke sektor tersebut. (Pra/E-2)

PEMERINTAH melalui Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian mengakui permasalahan pembebasan lahan masih menjadi rintangan terbesar dalam pengerjaan proyek Tol TransSumatra. Namun, pemerintah lebih mendorong langkah dialog dengan warga terdampak sebelum memakai mekanisme penyelesaian melalui jalur hukum. Asdep Transportasi Multimoda Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian Tulus Hutagalung telah mengimbau pemerintah daerah, baik tingkat provinsi maupun kabupaten/kota untuk menempuh jalan persuasif kepada warga yang tanahnya akan dilalui jalur tol Trans-Sumtera. “Seperti sosialisasi, penyempaian kebijakan, berunding dengan warga, serta memberikan penyadaran bahwa proyek yang sedang dikerjakan ialah untuk kepentingan bersama,” ujar Tulus dalam keterangan resmi, kemarin. “Jadi peran pemerintah daerah di lapangan dalam melaksanakan arahan dari pusat terkait dengan problem solving pengadaan tanah sangat besar,” kata Tulus. (Tes/E-2)


BURSA & KEUANGAN IHSG

Nymex 57,20 55,64

57,35

6.060,45

57,17 56,92

56,74

6/11 7/11 8/11 9/11 10/11 13/11

6.050,82

Emas

Dow Jones 6.042,46

23.539,19 6.021,45

6.049,38 6.021,82

6/11 7/11 8/11 9/11 10/11 13/11

Rupiah/US$

23.397,00 23.422,21

1.287,46 1.278,63 1.276,44 1.281,39 1.275,85 1.271,51

13.514 13.524 13.533 13.478 13.517 13.532

6/11 7/11 8/11 9/11 10/11 13/11

6/11 7/11 8/11 9/11 10/11 13/11

6/11 7/11 8/11 9/11 10/11 13/11

23.485,00

23.422,21

23.548,42

SELASA, 14 NOVEMBER 2017

Rupiah/Euro 15.753 15.798

Rupiah/Yen

15.751

15.766

19

15.877 15.817

6/11 7/11 8/11 9/11 10/11 13/11

119,1 118,8

119,1 119,5

119,8 119,8

6/11 7/11 8/11 9/11 10/11 13/11

Pasar Modal Syariah untuk Dukung Infrastruktur

ANTARA /MUHAMMAD ADIMAJA

ZAKAT SAHAM: Ketua Umum Baznas Bambang Sudibyo (keenam dari kiri) bersama Wasekjen MUI Pusat Amirsyah Tambunan

(kelima dari kiri) dan Direktur Utama PT Henan Putihrai Ferry Sudjono (keempat dari kiri) membuka perdagangan saham di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, kemarin. Selain membuka perdagangan saham, kegiatan itu sekaligus peluncuran Shadaqah dan Zakat Saham Nasabah. Melalui program itu diharapkan setiap pemilik saham dapat berzakat atau bersedekah dalam bentuk saham.

BEI Sarankan Diskon Harga IPO Anak BUMN Pembeli saham anak usaha BUMN hanya untuk rakyat Indonesia dapat diatur otoritas pasar modal. Praktik seperti itu lazim di luar negeri. FETRY WURYASTI

fetry@mediaindonesia.com

B

URSA Efek Indonesia (BEI) mengharapkan anak usaha BUMN yang akan melaksanakan penawaran umum perdana saham (initial public offering/IPO) mempertimbangkan untuk memberi diskon harga saham kepada investor. “Kasih diskon 20% biar investor raih untung (capital gain), jangan harga maksimum terus ditambah,” ujar Direktur Utama BEI Tito Sulistio di Jakarta, kemarin. Dalam perkembangannya, harga saham beberapa anak BUMN yang telah melakukan IPO justru anjlok. Hal itu berbanding terbalik dengan perusahaan-perusahaan kecil yang berani melantai di pasar modal, yang harga sahamnya justru melonjak drastis. Seperti terlihat pada beberapa emiten baru seperti PT Kioson Komersial Indonesia Tbk (KIOS) yang naik 873,3% harga

sahamnya, dari pencatatan perdana pada 5 Oktober 2017 di level Rp300 dan kini telah seharga Rp2.920 per lembar saham. Hal serupa juga terjadi pada PT Kapuas Proma Coal Tbk (ZINC) yang naik 511,3%, dari saat IPO pada 16 Oktober 2017 dengan harga saham Rp238, kini di level Rp1.455 per lembar saham. Sebaliknya anak usaha BUMN Garuda Indonesia, yakni PT Garuda Maintenance Facility Aero Asia Tbk (GMFI), pada penawaran saham perdananya di 10 Oktober 2017 lalu sempat mengalami turun harga ke level Rp370 dari penawaran di level Rp400. Kini, posisi harga saham mereka masih pada Rp 400 per lembar saham. Tito mengatakan penjamin emisi (underwriter) dapat memberikan saran agar hasil kalkulasi harga maksimal dari IPO anak usaha BUMN diberikan diskon untuk kepentingan investor. “Di luar negeri seperti itu, salah satu tujuan IPO BUMN

selain memperkuat industri ialah memperkuat pasar modal lokal. Kalau perlu, pembeli IPO-nya hanya rakyat Indonesia,” katanya. Menurut dia, pembeli saham anak usaha BUMN hanya untuk rakyat Indonesia dapat diatur otoritas pasar modal. Praktik seperti itu lazim di luar negeri dalam rangka memperkuat investor lokal. Melalui skema tersebut, lembaga dana pensiun dapat lebih meningkatkan kinerja, sedangkan investor asing dapat membeli pada pasar sekunder.

Jadi penyeimbang Tito juga mengatakan pelaksanaan IPO BUMN ataupun anak usaha tidak menunggu ketika kondisi pasar sedang mencatatkan kinerja positif. Namun sebaliknya, dengan IPO BUMN pasar modal Indonesia akan bagus. Ia menyarankan IPO dapat dilaksanakan pada periode Januari hingga Maret 2018.

Pasalnya tahun depan akan ada potensi penarikan dana dari sistem perbankan seiring dengan pelaksanaan pemilihan kepala daerah serentak pada 117 daerah pada Juni. Ia memperkirakan total biaya pemerintah untuk pelaksanaan pilkada mencapai Rp17 triliun-Rp20 triliun. Di saat hampir bersamaan, atau pada Maret 2018 juga akan ada penarikan pajak sehingga akan ada dana yang tertarik dari industri keuangan. “Saya sarankan anak BUMN yang bakal IPO di 2018 mendatang dapat melaksanakan pada Januari, Februari, dan Maret agar dapat menyeimbangkan dana yang tertarik dari sistem perbankan,” ujar Tito. Sebelumnya, Deputi Bidang Restrukturisasi dan Pengemb a n g a n U s a h a Ke m e n t e rian BUMN Aloysius Kiik Ro mengemukakan sekitar 10 anak usaha BUMN akan melaksanakan IPO pada 2018. (Ant/E-1)

Pendapatan Premi BRI Life Meningkat 11,6% PERUSAHAAN asuransi jiwa nasional milik PT Bank Rakyat Indonesia (persero) Tbk, yakni PT Asuransi BRI Life, menunjukkan pertumbuhan yang signifikan sesuai target yang ditetapkan perusahaan menjelang akhir 2017 ini. Total pendapatan premi meningkat 11,6% pada kuartal III 2017 menjadi Rp2,45 triliun. Adapun total aset BRI Life mencatat pertumbuhan 26,9% senilai Rp7,35 triliun dari kuartal III 2016 yang sebesar Rp5,79 triliun. Angka pertumbuhan itu memberikan gambaran optimisme sampai akhir 2017 serta menunjukkan sinyal positif bagi pertumbuhan bisnis asuransi BRI Life di 2018. Hal itu memberikan gambar-

an kinerja cukup bagus sampai dengan kuartal III 2017. Pertumbuhan itu juga sekaligus memberikan gambaran, selain ekonomi nasional yang terus tumbuh, juga memberikan sinyalemen bahwa tingkat kesadaran masyarakat akan pentingnya asuransi jiwa turut meningkat. Direktur Utama BRI Life Rianto Ahmadi memaparkan bahwa keseluruhan total pendapatan premi BRI Life sampai kuartal III 2017 bertumbuh. “Total pendapatan premi BRI Life sampai kuartal III 2017 mencatat pertumbuhan di industri sebesar 11,6% dari Rp2,202 triliun di 2016 menjadi Rp2,456 triliun,” ujar dia dalam siaran persnya.

Pendapatan premi dari jalur distribusi bancassurance merupakan kontributor terbanyak atas total pendapatan premi, yakni Rp362,65 miliar. Pendapatan premi tersebut meningkat sebesar 135,7% sampai dengan kuartal III 2017 jika dibandingkan dengan periode yang sama di 2016. Untuk ANP, jalur distribusi agency juga mengalami pertumbuhan signifikan sebesar 69,36% dari Rp26,37 miliar di kuartal III 2016 menjadi Rp44,66 miliar di periode yang sama 2017. Pertumbuhan signifikan lainnya ialah dari sisi asuransi mikro, dengan pertumbuhan polis meningkat menjadi 56,9% dari 1,53 juta polis

di kuartal III 2016 menjadi 2,4 juta polis di periode yang sama pada 2017. Rianto menambahkan, pencapaian pertumbuhan tersebut menjelaskan bahwa asuransi BRI Life terus tumbuh melalui komitmen dan literasi yang terus disampaikan terutama kepada nasabah serta masyarakat umum lainnya. “Peningkatan jumlah tenaga pemasar BRI Life pada kuartal ketiga tahun ini sebesar 84,6% menjadi sekitar 2.400 orang tenaga pemasar, jika dibandingkan dengan periode yang sama di 2016 yang sebanyak 1.300 orang. Jumlah terbanyak berasal dari jalur distribusi bancassurance,” ujar Direktur Pemasaran BRI Life Fabiola N Sondakh. (MTVN/E-1)

OTORITAS Jasa Keuangan (OJK) berharap keberadaan pasar modal syariah harus mampu berkontribusi dalam mendanai pembangunan infrastruktur. Kepala Divisi Pengembangan Kebijakan Pasar Modal Syariah Pengelolaan Investasi pada Direktorat Pasar Modal Syariah Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Muhammad Thoriq mengatakan OJK sudah memiliki peta jalan pasar modal syariah dan peta jalan keuangan syariah yang sudah dikombinasi antara sektor perbankan syariah dan keuangan syariah. “Zakat saham merupakan salah satu investasi kelola. Kami sedang mengkaji bagaimana kontrak investasi kolektif (KIK) bisa mendorong program untuk pembangunan infrastruktur,” ujarnya dalam peluncuran Shadaqah dan Zakat Saham Nasabah (Sazadah) yang diinisiasi PT Henan Putihrai Sekuritas (HP Sekuritas) dan Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) di Bursa Efek Indonesia (BEI), kemarin. Tantangannya ialah bagaimana produk syariah bisa menjadi salah satu jenis pem-

“Mungkin kita bisa memulai dari dana-dana sosial (zakat) ini untuk bisa berkontribusi dan dikelola profesional di pasar modal.” Muhammad Thorig

Kadiv Pasar Modal Syariah OJK biayaan dari perusahaanperusahaan yang ingin berkontribusi pada perkembangan infrastruktur di Indonesia. “Mungkin kita bisa memulai dari dana-dana sosial (zakat) ini untuk bisa berkontribusi dan dikelola profesional di pasar modal. Kemudian bagaimana lahan wakaf yang idle bisa dioptimalkan dengan penerbitan sukuk,” jelasnya. Pembiayaan global wakaf, lanjut Thoriq, membahas banyaknya lahan-lahan idle di tengah Kota Jakarta yang tidak optimal. Lahan idle ini

bisa dibangun menara atau bangunan yang kemudian dikomersialkan, tetapi kepemilikannya tetap milik nazhir wakaf atau pihak yang menerima harta benda wakaf. Saat ini, OJK telah menerbitkan 10 rekomendasi terkait dengan pengembangan pasar modal syariah. Pada 2015 telah diterbitkan paket tentang peraturan yang mengatur produk-produk pasar modal syariah. “Mungkin banyak yang berpendapat kenapa pasar modal syariah banyak sekali aturannya. Padahal di aturan tersebut banyak inovasi baru yang tidak ada di industri pasar modal konvensional,” ungkapnya. Ketua Baznas Bambang Sudibyo mengatakan program zakat saham akan menjadi jalan alternatif untuk membendung kepungan kapitalisme. “Di tengah kesenjangan sosial yang tinggi, sedekah dan zakat saham menjadi sangat strategis karena program ini menjadi koreksi terhadap kapitalisme yang semangatnya ialah memaksimalkan akumulasi kapital,” katanya. (Try/E-1)

Realisasi Defisit APBN 2017 Diyakini hanya 2,67% KEMENTERIAN Keuangan masih memproyeksikan defisit anggaran pada akhir 2017 bisa mencapai 2,67% terhadap PDB atau di bawah target yang ditetapkan dalam APBN-P sebesar 2,92% terhadap PDB. “Kita sudah buat proyeksi untuk dua bulan ke depan, dan masih yakin outlook defisitnya di 2,67%,” ujar Kepala Badan Kebijakan Fiskal Kementerian Keuangan Suahasil Nazara di Jakarta, kemarin. Suahasil menjelaskan perkiraan realisasi itu telah memperhitungkan optimalisasi penerimaan dari sektor pajak maupun penyerapan belanja negara yang hingga akhir tahun bisa mencapai 95%. “Kita akan melihat pengeluaran karena tidak semua bisa dilakukan dengan cepat. Untuk transfer ke daerah hingga akhir tahun juga ada yang masih dihitung ulang,” ungkapnya. Karena itu, ia menyakini proyeksi defisit anggaran tersebut tidak akan mendekati target dalam APBN-P dan masih di bawah batas yang perkenan-

Perkiraan realisasi itu telah memperhitungkan optimalisasi penerimaan dari sektor pajak ataupun penyerapan belanja negara. kan dalam UU yakni sebesar 3% terhadap PDB. Sebelumnya, Kementerian Keuangan mencatat defisit anggaran hingga akhir September 2017 telah mencapai Rp275,6 triliun atau sekitar 2,02% terhadap PDB. Realisasi itu berasal dari pendapatan negara dan hibah yang telah mencapai Rp1.099,4 triliun atau 63,3% dari target serta belanja negara Rp1.375 triliun atau 64,5% dari pagu. Di sisi lain, pemerintah tengah mengkaji objek barang

kena cukai baru, yakni emisi kendaraan bermotor. Ekstensifikasi objek cukai selain bertujuan meningkatkan penerimaan negara, juga dalam rangka mengurangi polusi udara. “Pengenaan (cukai) emisi dalam konteks pengendalian lingkungan karena mobil (kendaraan bermotor) dengan emisi karbon dioksida (CO2) tinggi itu berkontribusi (terhadap polusi udara) lebih banyak,” ungkap Suahasil. Sejauh ini mekanisme pengenaan cukai terhadap emisi kendaraan bermotor masih dikaji BKF. Secara garis besar, sambung dia, indikator pengenaan cukai akan memasukkan komponen kadar CO2 yang dihasilkan. Rantai pengenaan cukai menyasar produsen kendaraan yang nantinya dibebankan pada konsumen melalui harga jual kendaraan. Sebelumnya kendaraan bermotor dengan CC besar sudah dikenai pajak penjualan atas barang mewah. (Tes/E-1)


20

PROPERTI

SELASA, 14 NOVEMBER 2017

INFO

Indopasifik Incar Pasar Mahasiswa PT Indopasifik Indahtama segera merealisasikan pembangunan apartemen Pacific Garden Style di atas lahan seluas 1,4 ha di Alam Sutera Kota Tangerang, Banten. “Kami akan segera bangun tiga towerr dengan harga mulai Rp500 juta menyasar karyawan dan mahasiswa di sekitar Alam Sutera,” kata GM Sales & Marketing PT Indopasifik Indahtama, Mayo R Azhari, di Tangerang, seusai groundbreaking g apartemen, awal bulan ini. Mayo menjelaskan, dari 2.000 unit apartemen di towerr pertama yang tengah dipasarkan, separuhnya telah terjual dari uang tanda jadi yang telah dibayarkan. Lokasi PGS yang diapit tiga universitas, yakni Universitas Bina Nusantara (Binus), Swiss German University (SGU), dan Universitas Bunda Mulia (UBM), menjadi nilai tambah. Selain itu, lokasinya berada di area komersial Alam Sutera. Acara groundbreaking g tersebut juga ditandai dengan penandatanganan MoU KPA antara PT Indopasifik Indahtama dan BTN, Bank Mega, Bank Artha Graha, serta China Construction Bank. Mayo menambahkan, harga sewa apartemen di sekitar Alam Sutera berkisar Rp3,5 juta sampai Rp4 juta per bulan. Dengan begitu, ujarnya, investor bisa meraih return sekitar 8%-9% per tahun, atau lebih tinggi daripada imbal hasil deposito yang kurang lebih 5% per tahun. (Ant/S-2)

Restoran Siap Saji Perbanyak Gerai KONDISI ekonomi yang belum begitu baik tidak menyurutkan hasrat PT Quick Chicken Indonesia untuk memperbanyak gerai. Pada akhir 2017 restoran siap saji itu menargetkan memiliki 350 gerai. Pada tahun depan, perusahaan ingin membuka 700 gerai lagi. “Investasi per gerai sekitar Rp400 juta. Lokasi yang kami cari dekat dengan permukiman,” ujar Founder & CEO Quick Chicken Bedi Zubaedi dalam siaran pers yang diterima, kemarin. Lokasi tersebut dekat dengan kampus/sekolah dan perumahan. Strategi yang Bedi terapkan ialah menjemput bola. Luas gerai sekitar 50 meter persegi. Hingga akhir Oktober ini, Quick Chicken telah memiliki 230 gerai. Sekitar 70% milik perusahaan sendiri dan sisanya diwaralabakan. Pada akhir Oktober lalu, perusahaan membuka 50 gerai bersamaan pada satu hari sehingga memecahkan rekor Museum Rekor Dunia Indonesia (Muri). Lokasinya tersebar di Serang, Tangerang, Jakarta, Depok, Karawang, Purwokerto, Yogyakarta, Semarang, dan Luwuk. (RO/Was/S-2)

Proyek EMDE Indahkan Faktor Teknologi BISNIS properti saat ini diakui sedang lesu, khususnya untuk hunian kelas menengah ke atas. Namun, kelesuan tersebut menjadi salah satu tantangan bagi manajemen PT Megapolitan Developments Tbk (EMDE) untuk berekspansi. Sejalan dengan itu, Direktur Sales & Marketing PT Megapolitan Developments Tbk (EMDE), Desi Yuliana, menuturkan perseroan harus mengusung strategi tertentu untuk menggaet konsumen. Salah satu strategi tersebut ialah membangun kawasan hunian yang menerapkan teknologi terkini tanpa melupakan kelestarian lingkungan. “Megapolitan memasarkan proyek Vivo Residence tahap satu. Proyek residence itu langsung ludes terjual dalam program penjualan NUP (nomor urut pemesanan),” ujar dia dalam keterangan tertulisnya yang dilansir Antara, Minggu (12/11). Menurutnya, Vivo Residence didesain dengan konsep modern minimalis untuk mendukung gaya hidup kaum urban. Vivo Residence dibangun di atas lahan di kawasan terpadu Vivo Sentul seluas 17 ha. Vivo Sentul ialah kawasan komersial yang terintegrasi dengan fasilitas hunian, pusat perbelanjaan, komersial, kuliner, serta hiburan terbesar dan terlengkap menjadikan sebuah kawasan hunian yang berstandar tinggi. (S-2)

Kenaikan Harga g Hunian Melambat Kebijakan LTV spasial belum akan diterapkan dalam waktu dekat. PUPUT MUTIARA

puput.mutiara@mediaindonesia.com

H

ARGA properti residensial pada triwulan tiga tahun ini masih memperlihatkan kenaikan. Meski demikian, laju kenaikannya melambat jika dibandingkan dengan triwulan sebelumnya. Perlambatan tersebut tecermin dari indeks harga properti residensial (IHPR) triwulan III Bank Indonesia, yang tumbuh 0,50% (qtq), lebih rendah ketimbang posisi 1,18% (qtq) pada triwulan sebelumnya. Walakin, secara tahunan, indeks harga properti triwulan III ini masih memperlihatkan kenaikan yang lebih besar ketimbang periode serupa di

tahun lalu. Dari hasil survei bank sentral, kenaikan harga masih didorong faktor upah pekerja dan harga material bangunan. Lebih lanjut, kenaikan harga terjadi pada semua tipe rumah dengan kenaikan terbesar pada tipe menengah. Namun, jika dilihat secara tahunan, kenaikan harga terbesar justru terjadi pada segmen rumah kecil. Mencapai lebih dari 5%. “Rumah kecil lebih signifikan kenaikannya karena selain pembelinya sendiri, investor yang tadinya ‘bermain’ di sektor rumah sedang dan besar, saat ini banyak yang ‘downsize’ investasinya ke rumah kecil,” ujar Direktur PT Sintesis Kreasi Utama Julius J Warouw saat dihubungi Media Indonesia,

kemarin. Ia pun berpendapat, dari segi suplai, saat ini jumlah properti residensial yang ada terbilang berlebih. Menurutnya, saat ini keinginan investor untuk membeli masih relatif rendah karena investasi yang dilakukan antara 2012 sampai 2015 lalu kebanyakan masih belum tersewa, atau bahkan belum terjual kembali. “Di samping hal di atas, sekalipun laju penjualan masih pelan, proyek yang masuk ke pasar tetap banyak. Jadi sebenarnya saat ini terjadi penumpukan stok di pasar,” imbuhnya. Gambaran itu sejalan dengan kondisi pertumbuhan volume penjualan properti residensial yang masih terbatas. Penambahan volume penjualan pada triwulan III hanya 2,58% (qtq). Pertumbuhan capaian itu melambat ketimbang triwulan sebelumnya

yang sebesar 3,61% (qtq). Penilaian BI, deselerasi pertumbuhan volume penjualan properti residensial disebabkan masih terbatasnya permintaan atas rumah hunian. Sebagian besar responden survei tersebut beranggapan, suku bunga kredit pemilikan rumah (KPR) yang masih relatif tinggi, dibarengi besarnya uang muka, merupakan dua dari sekian faktor penghambat bisnis properti residensial. Walakin, KPR masih menjadi opsi utama bagi konsumen dalam melakukan transaksi pembelian. Namun, hal itu ditepis Julius. “Suku bunga KPR bukan masalah utama karena untuk hunian kelas menengah, KPR itu masih di bawah 25% dari total penjualan. Pembeli masih lebih suka membeli dengan cara cicil ke developer,” cetusnya.

Mendorong kredit Di sisi lain, BI pun tengah menjajaki strategi untuk mendorong pertumbuhan kredit properti. Otoritas moneter tersebut sempat melontarkan wacana kebijakan loan to value (LTV) berdasarkan wilayah atau spasial sebagai insentif

bagi kebijakan LTV reguler yang telah berjalan. Namun, realisasinya belum dapat dipastikan. “Kami masih mendalami, dan dalam pertemuan rapat dewan gubernur akan kami bahas. Belum terlihat akan keluar dalam waktu dekat,” kata Gubernur BI Agus Martowardojo di Surabaya, akhir pekan lalu. Menurut Agus, BI tidak ingin tergesa-gesa dalam menetapkan aturan LTV spasial agar kelak tidak menyebabkan kredit bermasalah. “Kita perlu melihat lagi kondisi pertumbuhan kredit properti di tiap wilayah, kondisi rasio kredit bermasalah di sektor properti. Dari analisis indikator yang lain, itu belum terlalu kuat kalau kita mengeluarkan kebijakan atas dasar spasial,” jelas dia. Sebelumnya, Deputi Gubernur BI Perry Warjiyo mengungkapkan tiga persyaratan yang memungkinkan suatu daerah memperoleh relaksasi kebijakan LTV spasial. Syaratsyarat itu antara lain kondisi penyaluran kredit, tingkat rasio kredit seret (non-performing loan/NPL), dan harga properti setempat. (Ant/S-2)

Brewin Mesa Gandeng Investor Tiongkok

DOK CSCEC

KERJA SAMA: President Director of PT Brewin Mesa Sutera Bill Cheng (kedua dari kanan) bersama

Executive Director of China State Construction Overseas Development Shanghai, anak perusahaan China State Construction Engineering Corporation Ltd (CSCEC), Li Jie (kedua dari kiri) berfoto bersama seusai penandatanganan kerja sama di Jakarta, pekan lalu.

INVESTOR properti asal Singapura, PT Brewin Mesa Sutera, menggandeng China State Construction Engineering Corporation Ltd (CSCEC) sebagai kontraktor utama pembangunan apartemen The Lana di kawasan Alam Sutera, Tangerang Selatan, Banten. Penandatanganan kontrak dilakukan di Jakarta, Kamis (9/11). Presiden Direktur PT Brewin Mesa Sutera, Bill Cheng, mengatakan pemilihan CSCEC karena perusahaan asal Tiongkok itu memiliki pengalaman dan kemampuan dalam pengembangan berbagai proyek high rise ternama di seluruh dunia. “Mereka telah berpengalaman dalam menyelesaikan

banyak bangunan hotel dan apartemen mewah di berbagai kawasan. Kami memiliki keyakinan, CSCEC akan fokus dalam menggarap proyek yang kami kembangkan,” ujar Bill. Executive Director of China State Construction Overseas Development Shanghai, anak perusahaan CSCEC, Li Jie mengutarakan pihaknya menyadari peluang besar bisnis di Indonesia. CSCEC akan membangun bisnis jangka panjang di Indonesia untuk menjadi salah satu kontraktor papan atas di negara ini. Karena itu, CSCEC memilih proyek bergengsi dan berupaya untuk memberi layanan terbaik. “Menyadari ambisi

PT Brewin Mesa Sutera untuk membangun proyek berkualitas, kami menerima kontrak utama The Lana sebagai gedung apartemen pertama kami di Indonesia,” kata Li Jie. The Lana merupakan apartemen pertama yang dibangun Brewin Mesa di Indonesia. Dipilihnya Alam Sutera, menurut Bill, karena masyarakat Jakarta cenderung memilih tinggal di luar Jakarta, seperti Tangerang. Selain itu, jelas Bill, karena pertumbuhan Alam Sutera lebih baik dibandingkan Kelapa Gading atau Jakarta Selatan. Apartemen The Lana berada di kawasan yang dekat dengan Jakarta, yakni sekitar 10 menit

dari kawasan Puri Indah, Jakarta Barat. The Lana dibangun dengan tota investasi Rp1,3 triliun. Apartemen tersebut terdiri dari dua menara dengan ketinggian 38 lantai. Brewin Mesa menawarkan tiga tipe apartemen, yaitu tipe studio, 1 kamar tidur (one bed room), 2 kamar tidur (two bed room), dan 3 kamar tidur (tree bedroom).Total apartemen yang dibangun merangkum 564 unit dengan total luas bangunan 56 ribu meter persegi (m2). Harga jual apartemen berkisar Rp1 miliar-Rp4,5 miliar per unit. Terkait harga, Bill mengakui harga tersebut lebih tinggi untuk kawasan sekitar Alam Sutera. (Ria/S-4)

Rumah Pintar bakal Jadi Pilihan ERA digital menghadirkan solusi teknologi bagi segala bidang, termasuk sektor properti. Kehadiran rumah pintar (smart home) dan gedung pintar (smart building) g pun mulai jamak di kota-kota besar. Solusi teknologi dalam smart home dan building g tersebut digadang-gadang memudahkan kehidupan para penghuninya. Sekretaris Perusahaan PT Intiland Development Tbk, Theresia Rustandi, mengatakan solusi manajemen rumah dalam smart home yang bisa dikendalikan dengan gawai akan menjadi tren. Meski saat ini Intiland masih fokus pada kalangan menengah atas untuk pemasaran ‘smart home’, bukan tidak mungkin solusi tersebut bisa ditawarkan ke

kalangan di bawahnya dalam beberapa tahun ke depan. “Generasi mendatang akan lebih familier dengan smart home karena sekarang semakin sibuk orang, ingin hidup lebih efisien, apalagi mencari asisten rumah tangga pun makin sulit sekarang. Perlu edukasi juga secara individu karena ini juga termasuk merubah mind set, terlebih teknologinya pun terus berkembang,” kata Theresia kepada Media Indonesia, Senin (6/11). Penerapan solusi teknologi dalam membangun hunian, dilihat Ketua Umum Asosiasi Pengusaha Komputer Indonesia (Apkomindo) Soegiharto Santoso, saat ini mulai menjadi bahan jualan dari sejumlah pengembang besar. Beberapa di antaranya bahkan memba-

ngun secara masif dan berani menyebut proyeknya sebagai smart city. Meski demikian, solusi teknologi yang ditawarkan masih menggunakan solusi dari pihak asing. Soegiharto yang akrab disapa Hoky itu mengakui dari segi kesiapan perangkat lunak, Indonesia masih terbilang lemah. Namun, masih ada peluang untuk berkontribusi, yaitu lewat pengembangan aplikasi manajemen rumah. “Aplikasi kita masih bisa bersaing. Karena itu, dalam pengembangan suatu proyek, adanya TKDN (tingkat komponen dalam negeri) mesti terus dipertahankan. Kisarannya 40%-50%,” kata pria yang juga Ketua Umum Asosiasi Pengusaha TIK Nasional (Aptiknas) itu kepada Media Indo-

nesia, Kamis (2/11). Kehadiran smart home juga menjadi salah satu komponen pendukung dalam mewujudkan smart city yang menjadi perhatian pemerintah dalam membangun 100 smart city hingga 2019 mendatang. Peluang itu dimanfaatkan PT Global Expo Management (GEM) untuk kembali menggelar pameran Smart Home+City Indonesia, Mei mendatang. “Target utama kami memang industri properti karena kali melihat semua gedung baru sudah mengembangkan smart building. Pameran ini juga untuk mendukung upaya pemerintah dalam mewujudkan 100 smart city di Indonesia. Saat ini tercatat sudah 25 kota menerapkan smart city,” kata Presiden Direktur, Baki Lee. (Gnr/S-2)

DOK SINAR MAS LAND

PROGRAM PRICE LOCK: Sejumlah pengunjung memadati booth Sinar Mas Land Price Lock

di Mall Puri Indah, Jakarta,sabtu (11/11). Sejak diluncurkan pada 3 Oktober lalu hingga akhir Oktober, program Price Lock berhasil membukukan angka penjualan Rp700 miliar. Total penjualan mencapai lebih dari 500 unit meliputi rumah, kavling tanah, dan apartemen.


MEGAPOLITAN

SELASA, 14 NOVEMBER 2017 KOTA DEPOK

LINTAS BERITA

Polri Luncurkan BPKB Elektronik

Investor Pandawa Geruduk Kejaksaan

POLRI meluncurkan sistem digitalisasi penerbitan buku pemilik kendaraan bermotor (BPKB), kemarin. Sistem itu mampu memproses penerbitan BPKB baru dalam waktu 3 menit saja. Wakapolri Komjen Syafruddin mengatakan, selain memudahkan pelayanan, sistem itu mampu menekan celah korupsi dan suap. “Ini terobosan yang baik bagaimana Polri terus memperbaiki pelayanan publik dengan perkembangan teknologi,” ujarnya di Polda Metro Jaya. Dalam teknologi BPKB elektronik ada beberapa fitur, yakni e-queue (nomor antrean elektronik) yang sudah dilengkapi cip RFID untuk mengakses fasilitas e-form. Lalu, e-form (formulir digital) dan memasukkan nomor kode pendaftaran atau memasukkan nomor BPKB dan NIK bagi pemohon yang baru mendaftar. Syafruddin meminta sistem tersebut bisa diterapkan di seluruh daerah awal 2018. (Sru/J-3)

Hanyut 10 Jam, Bocah Meninggal BOCAH laki-laki yang hanyut pascabanjir, Minggu (12/11), ditemukan meninggal di muara Sungai Ciliwung, kemarin. Lokasi tepatnya di wilayah Kelurahan Pondok Cina, Kecamatan Beji, Kota Depok. Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (PKP) Kota Depok Yayan Arianto mengungkapkan bocah bernama Zainal Mutaqin, 8, warga Jalan Batu Alam Raya RT 008 RW 03 Kelurahan Pondok Jaya, Kecamatan Cipayung, Kota Depok, itu ditemukan meninggal, kemarin. Peristiwa tersebut berawal dari laporan yang diterima Dinas PKP tentang informasi adanya seorang anak laki-laki yang tenggelam di Sungai Ciliwung. Korban sebelumnya diketahui terakhir bermain di pinggir sungai sejak Minggu dan hingga malam belum kembali ke rumahnya. “Tim mulai pencarian, menyisir mulai dari lokasi korban terakhir kali bermain hingga ke hilir sungai,” ujar Yayan. (KG/J-3)

MI/BARY FATHAHILAH

DITUNDA: Pemimpin KSP Pandawa Mandiri Group Salman Nuryanto (kiri) bersama sejumlah tersangka lainnya menanti untuk menjalani sidang tuntutan penipuan dan penggelapan dana Koperasi Pandawa di Pengadlan Negeri Kota Depok, Jawa Barat, kemarin. Sidang tuntutan Koperasi Pandawa mendadak ditunda karena salah satu jaksa penuntut umum sakit dan tidak bisa mengikuti persidangan.

KOTA TANGERANG

Gudang KPU Kabupaten Bekasi Terbakar GUDANG penyimpanan surat suara bekas Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2017 di Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bekasi hangus terbakar, kemarin pagi. Tidak ada korban jiwa dalam insiden itu. Ketua KPU Kabupaten Bekasi Idham Kholik menyampaikan kebakaran terjadi sekitar pukul 08.45 WIB. Api yang menghanguskan gedung yang ada di Jalan Raya Rengas Bandung, Kedungwaringun, Kabupaten Bekasi, ini diduga akibat korsleting listrik. “Dua karyawan KPU yang ada di lokasi melihat api disertai asap berasal dari gedung belakang KPU yang dijadikan gudang,” ujar Idham, kemarin. Idham menjelaskan api dapat diatasi sekitar 30 menit kemudian setelah petugas pemadam kebakaran mengerahkan empat branwir. Petugas masih berupaya melakukan pendinginan di lokasi hingga kemarin sekitar pukul 10.30. Itu dilakukan untuk menghindari timbulnya titik api kembali. (Gan/J-3)

Pengelola Semena-mena Pedagang Mogok S

E R I B UA N p e d a g a n g sayur-mayur dan buahbuahan di Pasar Tanah Tinggi, Kota Tangerang, Banten, kemarin siang mogok berdagang. Mereka berkumpul di pelataran depan pasar sebagai bentuk penolakan terhadap kebijakan pihak manajemen pasar, PT Selaras Griya Adigunatama, yang akan memperbarui masa kontrak sebelum waktunya. Selain itu, para pedangang yang sudah puluhan tahun mengais rezeki di sana menolak pemberlakuan kebijakan managemen yang akan memungut sayur-mayur atau buah yang masuk ke pasar itu Rp100/kg. “Kami keberatan atas kebijakan itu karena dapat menyengsarakan para pedagang,” kata Kemi, salah satu wakil pedagang Pasar Tanah Tinggi, kemarin. Berdasarkan perjanjian yang ada, masa kontrak

MI/SUSANTO

PENUMPUKAN PENUMPANG: Ratusan penumpang

menunggu pemberangkatan commuterline di jalur 5 dan 6 Stasiun Tanah Abang, Jakarta Pusat, kemarin. Penumpukan penumpang tersebut terjadi karena tumbangnya pohon akibat angin kencang dan hujan deras di ruas Pondok Ranji-Kebayoran Lama.

para pedagang di Pasar Tanah Tinggi baru akan berakhir pada 2021. Namun, sebelum masa itu berakhir, pihak manajemen mewajibkan membuat kontrak baru hingga 2026. Para pedagang diwajibkan membayar untu k kontrak baru tersebut. Bila tidak, lapak mereka akan dijual kepada orang lain. “Ini tidak adil dan dapat menyengsarakan para pedagang,” kata Kemi yang dalam kebijakan itu harus membayar sewa lapak untuk periode 2021-2026 sebesar Rp90 juta untuk ukuran 2 x 3 meter. Hal lain yang memberatkan pedagang, ungkap Kemi, setiap sayur-mayur dan buah yang masuk ke Pasar Tanah Tinggi akan dikenai pungutan Rp100/kg. “Kebijakan pihak manajemen ini menjadikan para pedagang sebagai sapi perahan semata,” keluhnya.

JAKARTA TIMUR

Dr Helmi Tembaki Istri hingga Peluru Habis SETIDAKNYA ada 23 adegan diperagakan dalam prarekonstruksi penembakan dokter Letty di Klinik Azzahra Medical Center, Cawang, Jakarta Timur, kemarin. Adegan pertama dan kedua dilakukan di sekitar Kantor Wali Kota Jakarta Timur, saat itu pelaku tengah mengisi proyektil peluru ke dalam senjata api jenis revolver. Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono mengatakan pelaku berangkat dari tempat kerjanya di Bekasi. Dia selanjutnya memesan ojek menuju ke Klinik Azzahra Medical Center, Cawang, Jakarta Timur.

21

“Berangkat dari Bekasi lalu ke klinik, lanjut ke polda,” kata Argo Selanjutnya, setiba di Azzahra Medical Center, ia meminta tukang ojek untuk menunggunya. Kemudian, tersangka masuk klinik tersebut. Aksi tersebut diperagakan pelaku dalam adegan ketiga. Di dalam klinik, pelaku sempat cekcok dengan korban sebelum akhirnya melepaskan tembakan. Adegan tersebut diperagakan dalam adegan keempat hingga kedelapan. Argo mengatakan hingga saat ini ada delapan saksi yang sudah diperiksa atas

kejadian tersebut. “Dari keterangan saksi dan tersangka, pelaku menembak korban hingga pelurunya habis. Tadi, ada dilakukan adegan penembakan. Ditembakkan enam kali,” kata Argo. Dari 23 adegan prarekonstruksi yang diperagakan tersangka, menurut Argo, seluruhnya sesuai dengan keterangan baik saksi maupun pelaku. Namun, pihaknya akan menganalisis prarekonstruksi lebih lanjut. Sebelumnya, tersangka mengaku senjata itu sengaja disiapkan hanya untuk menakuti istrinya yang berprofesi sebagai dokter di Klinik

Azzahra. “Tapi saat cekcok, istrinya berubah pikiran dan mau cerai. Akhirnya tersangka melakukan itu,” ungkap Argo. Sementara itu, Polres Metro Jakarta Timur mengungkapkan Helmi pernah memerkosa seorang karyawati klinik tersebut. “Tapi korban tidak melapor ke polisi,” kata Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Pusat AKB Sapta Maulana, kemarin. Dia mengatakan pengelola klinik memecat Helmi lantaran kasus itu. Helmi juga pernah dilaporkan Letty atas kasus kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) ke Polres Metro Jaktim. Namun, penyidik kemudian menerbitkan surat perintah penghentian penyidikan (SP3) karena Letty mencabut laporan. (Mal/J-3)

PRAREKONSTRUKSI PENEMBAKAN: Tersangka

MI/ARYA MANGGALA

Ryan Helmi, pelaku penembakan terhadap istrinya, dr Letty Sultri, menjalani prarekonstruksi di Klinik Azzahra Medical Center, Cawang, Jakarta Timur, kemarin. Prarekonstruksi dilakukan untuk menguji keterangan tersangka yang berubah-ubah.

Terlalu dini Di mata Ketua Pedagang Pasar Induk Tanah Tinggi Luster Sinaga, seharusnya pihak manajemen membahas masalah masa kontrak pada 2021. Saat itu masa sewa lapak pedagang sudah berakhir. “Jadi, kalau mereka membahasnya sekarang, terkesan mengada-ngada. Masih empat tahun lagi. Kalau setahun sebelum kontrak habis, masih bisa maklum,” kata dia. Karena itu, lanjut Luster, para pedagang curiga mengingat status lahan Pasar Tanah Tinggi diduga masih milik Kementerian kehakiman yang disewa pihak manajemen pasar selama 20 tahun. “ Ya k a l a u k i t a b a y a r sekarang dan ternyata sewa lahan itu berakhir 2021, lalu kepada siapakah para pedagang minta pertanggungjawab an jika pihak manajemen melarikan

diri?” kata Luster. Pihak manajemen belum bisa membuktikan lahan itu sudah mereka beli atau milik sendiri. “Jika mereka berlaku adil, sebelum memberlakukan kebijakan kontrak baru kepada pedagang, tunjukkan dulu bukti administrasinya kalau lahan tersebut milik mereka,” kata Luster. Terkait dengan itu Manajer Umum PT Selaras Griya Adigunatama, Jamal, mengatakan pihaknya memang akan mewajibkan kontrak baru kepada para pedagang untuk 2021-2026. “Biar mereka bisa terus berdagang di sini. Jadi, kami minta membayar terlebih dahulu karena banyaknya pedagang baru yang belum mendapat lapak,” dalihnya. Jamal mengatakan pungutan Rp100/kg akan diberlakukan pada 2021-2026. (SM/J-3)

KANTOR Kejaksaan Negeri (Kejari) Kota Depok di Jalan Boulevard, Sukma Jaya, didatangi puluhan wakil investor Koperasi Simpan Pinjam Pandawa Mandiri Group (KSPPMG). Mereka mendesak Kepala Kejari Kota Depok Supari menjelaskan aset yang telah disita dari bos KSPPMG. Massa perwakilan investor KSPPMG berorasi sembari membawa poster dan gambar wajah bos KSPPMG Salman Nuryanto. Mereka mendesak untuk bertemu Supari. Dalam orasinya, massa mendesak Supari tidak bermain mata dengan bos KSPPMG dan 26 andalannya. Massa meminta agar tuntutan pidana para terdakwa maksimal. “Tuntutan kami sederhana, Salman Nuryanto dan 26 leader-nya harus dituntut hukuman maksimal, yakni 20 tahun penjara. Selain itu, tunjukkan dengan tertulis aset yang disita dari Nuryanto,” teriak Deny AK, kuasa hukum para investor KSPPMG di depan Kantor Kejari Kota Depok, kemarin. Aset yang disita polisi dari Nuryanto terdiri dari 26 mobil, 9 motor, 12 sertifikat rumah dan tanah, 10 bidang tanah, 6 rumah, serta 3 surat tanah berupa sertifikat dan akta jual beli tanah senilai Rp28 miliar. Seluruh aset itu ditaksir Rp1,5 triliun. Deny menjelaskan, sampai saat ini para investor belum menerima secarik kertas dari kejaksaan terkait dengan tanah dan bangunan yang terletak di Depok, Pamulang, Cirebon, dan Indramayu. Selain itu, mobil dan motor sitaan yang dikandangkan di halaman Kantor Kejari Kota Depok kini telah berkurang. “Kami tak ingin satu pun barang bukti berpindah tangan kepada yang tidak berhak. Kami berwenang mempertanyakan aset tersebut,” Deny menegaskan. Unjuk rasa puluhan wakil investor KSPPMG di Kantor Kejari Kota Depok itu bersamaan dengan sidang lanjutan kasus tersebut, dengan agenda pembacaan tuntutan terhadap Nuryanto dan 26 leader koperasi yang juga diadili bersama-sama sebagai tersangka di PN Kota Depok, kemarin. (KG/J-3)


22

SELASA, 14 NOVEMBER 2017

HUMANIORA SEKILAS

Ari F Syam Dekan FKUI Terpilih SETELAH melalui proses asesmen di hadapan Rektor Universitas Indonesia (UI) M Anis dan para wakil rektor yang digelar di Gedung Pusat Administrasi UI, Depok, Senin (13/11), Dr dr H Ari Fahrial Syam terpilih menjadi Dekan Fakultas Kedokteran UI (FKUI) periode 2017-2021. Ia terpilih setelah unggul dari empat kandidat calon Dekan FKUI lainnya, yaitu Prof dr Badriul Hegar Syarif, Dr dr Budi Wiweko, dr Ponco Birowo, PhD, dan Dr dr Sonar Soni Panigoro. “Mewujudkan FKUI menjadi fakultas yang mandiri, unggul, dan mampu menyelesaikan tantangan bidang kedokteran dan kesehatan nasional dan internasional melalui Academic Health System (AHS)”,” kata Ari saat ditanya harapannya untuk FKUI. Melalui rilis, Ari menegaskan akan mengoptimalkan fungsi Indonesian Medical Education and Research Institute (IMERI) sebagai pusat penelitian dan optimalisasi keuangan FKUI. Sehingga, ke depannya, IMERI dan AHS beserta segenap departemen keilmuan yang ada di FKUI dapat berkolaborasi untuk meningkatkan jumlah penelitian dan pengembangan ilmu kedokteran yang bermanfaat bagi bangsa Indonesia. (RO/H-4)

K-LINK Konsisten Jadi Solusi Hidup

AFP / CHAIDEER MAHYUDDIN

EVAKUASI PAUS : Petugas bersama warga berupaya mengevakuasi paus yang terdampar di Pantai Ujong Kareung, Aceh Besar, Aceh, kemarin. Penyebab terdamparnya 10 paus sperma (Physeter macrocephalus) tersebut belum dapat dipastikan.

Bank sebagai sektor pemberi modal bagi korporasi dianggap perlu lebih berhati-hati dan ketat dalam memberikan bantuan modal pada perusahaan. PUTRI ROSMALIA OCTAVIANI putri@mediaindonesia.com

K

OMITMEN mencegah terjadinya pelanggaran dan kejahatan lingkungan dianggap belum dipenuhi semua sektor, termasuk perbankan. Bank sebagai sektor pemberi modal bagi korporasi diharap perlu lebih berhati-hati dan ketat dalam memberikan bantuan modal pada perusahaan. Pemantauan atas adanya potensi perusakan lingkungan seperti yang ada di UU No 10 Tahun 1998 tentang Perbankan, selama ini dianggap belum dipatuhi dengan maksimal. “Dalam undang-undang tersebut disebutkan, bank harus menerapkan prinsip kehati-hatian yang salah satunya harus mengkaji analisis mengenai dampak lingkungan (amdal) dalam kegiatan usaha bank di perusahaan skala besar atau berisiko tinggi,” ujar aktivis Transformasi untuk Keadilan Indonesia

Peran Perbankan Vital untuk Lingkungan (TuK Indonesia), Abdul Wahid, dalam jumpa pers di Bakoel Koffie Cikini, Jakarta, Minggu (12/11). Abdul mengatakan, sebagai salah satu pemilik modal, perbankan memiliki peran yang vital dalam mencegah laju kerusakan lingkungan dan konflik sosial. Pencegahan atas hal tersebut dapat dilakukan oleh bank, salah satunya dengan melakukan uji tuntas terlebih dulu sebelum memberikan kredit atau modalnya kepada perusahaan. “Bank paling tidak harus bisa menekan perusahaan yang akan diberikan kredit untuk menyelesaikan masalah lingkungan sebelum memberikan kredit pada mereka.” Dikatakan Abdul, prinsip keuangan berkelanjutan juga harus dilakukan seiring dengan dikeluarkannya peraturan OJK No 51 Tahun 2017 tentang Penerapan Keuangan Berkelanjutan. Begitu juga dengan road map dan kebijakan Keuangan Berkelanjutan yang telah disepakati antara OJK

dan Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) pada Desember 2014 lalu. “Pemerintah harus lebih serius dan tegas dalam mendorong hal itu dilakukan,” ujar Abdul.

Dikritisi Kepala Departemen Kampanye dan Perluasan Jaringan Eksekutif Nasional Wahana Lingkungan Hidup (Walhi), Khalisa Khalid, mengatakan, perbankan merupakan salah satu entitas bisnis yang penting untuk dikritisi dalam menangani masalah lingkungan. Tanggung jawab dan kewajiban untuk memanfaatkan dana nasabah dengan tepat dan transparan harus dilakukan perbankan. “Bank berkewajiban memastikan dana nasabah tidak dimanfaatkan untuk kegiatan yang melanggar HAM. Bank harus memberikan informasi secara transparan sesungguhnya dana publik digunakan untuk investasi apa. Masyarakat berhak tahu uangnya digunakan untuk menyokong

investasi seperti apa,” ujar Khalisa. Dia menambahkan perbankan harus menerapkan konsep memahami dan mengetahui dengan pasti latar belakang sebuah perusahaan sebelum mendaratkan investasinya. Pemahaman akan risiko besar pemberian investasi di bidang industri ekstraktif atau pemanfaatan sumber daya alam yang tidak berkelanjutan juga dapat berpotensi merugikan bank itu sendiri di masa yang akan datang. “Yang harus dipahami ialah investasi di perusahaan yang melanggar lingkungan itu pada saatnya akan berhenti, terutama yang memanfaatkan SDA tidak dapat diperbaharui. Jika itu terjadi, bank sendiri juga akan merugi. Itu yang sepertinya belum banyak dipahami bank atau OJK sebagai pengawas,” ujar Khalisa. Ia berharap setelah ditetapkannya peraturan OJK tentang Penerapan Keuangan Berkelanjutan, Juli lalu, perubahan pilihan dan keterbukaan bank atas pemanfaatan dana nasabah dapat membaik. (H-5)

salah satu olahraga yang banyak digemari perempuan. Itu pula yang membuat Kalbe Nutritionals menggelar Diva Beauty Yoga Campaign, yang bertujuan antara lain untuk terus meningkatkan kesehatan masyarakat Indonesia. “Sebagai komitmen untuk senantiasa menjaga kecantikan dan kesehatan wanita Indonesia, sejalan dengan visi dan misi Kalbe Nutritionals yaitu membantu meningkatkan kesehatan masyarakat Indonesia menuju kehidupan yang lebih baik. Kalbe melalui salah satu produknya, Diva Beauty Drink, kembali mengadakan acara Diva Beauty Yoga,” kata Group Business Unit for Woman and Kids Nutrition Kalbe Yuni Herawati. Brand Manager Diva Beauty Drink Mita Ardiani menambahkan Diva Beauty Yoga berlangsung di lima kota, yakni Jakarta, Bandung, Surabaya, Denpasar, dan Makassar. Acara serupa pada Sabtu (11/11) juga digelar di Harris Hotel & Convention, Bekasi, Jawa Barat. (Zuq/H-2)

DOK KALBE FARMA

BEAUTY YOGA: Kalbe Nutritionals menggelar Diva Beauty Yoga Campaign di Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (11/11). Diva Beauty Yoga berlangsung di lima kota, yakni Jakarta, Bandung, Surabaya, Denpasar, dan Makassar.

Way Pisang Jadi Kawasan Industri KEMENTERIAN Lingkungan Hidup dan Kehutanan melepas kawasan Register I Way Pisang, Kecamatan Ketapang, Kabupaten Lampung Selatan, seluas 460 hektare kepada Pemerintah Provinsi Lampung untuk dibangun menjadi kawasan industri. Pelepasan lahan itu tercantum dalam Surat Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI Nomor S.195/Menlhk/ Setjen/PIA.2/52017 tentang Persetujuan Prinsip Tukar-menukar Kawasan Hutan untuk Mendukung Pengembangan Kawasan Industri Lampung. Sekda Provinsi Lampung Sutono menjelaskan pelepasan kawasan register itu

merupakan tindak lanjut permohonan Gubenur M Ridho Ficardo pada rapat terbatas bersama Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Jusuf Kalla beserta jajaran menteri Kabinet Kerja pada 6 Maret 2017 lalu di Istana Negara. “Pada rapat itu gubernur mengusulkan tiga kawasan industri (KI), yaitu KI Way Pisang, KI Maritim Tanggamus, dan KI Mesuji di Kecamatan Rawajitu Utara, Mesuji. Ketiganya mendapat restu Presiden sebagai penunjang beroperasinya Tol Trans-Sumatra,” papar Sutono saat menggelar rapat di kantornya, kemarin. Atas persetujuan tersebut, lanjut Su-

Proses Reposisi Penegerian Usakti PROSES Reposisi Universitas Trisakti (Usakti) menjadi Perguruan Tinggi Negeri Berbadan Hukum (PTN-BH) Otonom hingga kini masih belum diputuskan. Namun, kini upaya pengembalian aset negara yang tengah dilakukan seluruh Sivitas Akademika Usakti selama 5 tahun tersebut semakin menemukan titik terang, dengan dikeluarkannya surat keputusan Peninjauan Kembali (PK) yang dikeluarkan Mahkamah Agung (MA) baru-baru ini. Ketua Senat Usakti, Prayitno, melalui rilisnya mengemukakan salah satu hambatan proses reposisi Usakti dimungkinkan karena adanya silang pendapat antara Pihak Universitas dan Yayasan Trisakti. Sivitas Akademika Usakti kini sedang berjuang mengembalikan seluruh aset yang dimiliki Usakti kepada negara, namun Yayasan Trisakti justru menggunakan SK Mendikbud No 0281//1979 untuk mengklaim kepemilikan atas universitas yang sebenarnya didirikan negara pada 1965 tersebut. “Namun, berdasarkan putusan PK dari Mahkamah Agung, SK Mendibud tersebut telah dibatalkan, sehingga artinya Usakti adalah milik negara,” Ketua Senat Universitas Trisakti, Prayitno, Minggu, (11/11). (Bay/H-5)

Tim SMP Dulang Emas di Olimpiade Matematika

Rawat Kecantikan Kulit dengan Yoga SEIRING dengan bertambahnya usia, tubuh juga akan mengalami perubahan dan kulit menunjukkan tanda penuaan. Pori-pori terlihat, kulit kering, lingkaran hitam pada mata, dan kerutan terjadi karena kulit kehilangan kolagen 1,5% tiap tahun. Namun, menurut salah seorang praktisi yoga, Anjasmara, ada hal yang bisa dilakukan untuk mengintervensi penuaan dari luar, yakni dengan yoga. Gerakan yoga mempunyai segudang manfaat yang bisa digunakan untuk melawan penyebab penuaan dari luar. “Beberapa gerakan yoga juga bermanfaat untuk melancarkan aliran darah terutama ke wajah sehingga darah menjadi lebih cepat membawa oksigen dan nutrisi. Hal ini bermanfaat melawan radikal bebas penyebab penuaan, mempercepat regenerasi sel kulit, dan membuat wajah menjadi segar dan bercahaya,” terang Anjasmara. Karena yoga memiliki banyak manfaat, tidak mengherankan bila yoga menjadi

MENGINJAK usia 15 tahun, K-Link Indonesia memantapkan posisi sebagai salah satu perusahaan multilevel marketing Syariah di Indonesia. 15 tahun berkiprah di industri multilevel telah melahirkan 334 crown ambassador, 32 senior crown ambassador dan 11 royal crown ambassador, memiliki cabang warehouse di Surabaya, Medan, Kupang, Makassar, Sorong, dan Jayapura serta kantor cabang di Surabaya, Makassar, dan Jayapura. K-LINK memiliki 240 stockist , 177 substockist, dan 13.540 mobile stockist yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia yang menjadi tulang punggung distribusi produk-produk K-LINK. Selama 15 tahun K-LINK menjadi bagian dari keluarga Indonesia. Produk K-LINK menjadi teman setia keluarga Indonesia untuk menjaga kesehatan seluruh anggota keluarga. “15 tahun kiprah K-LINK menjadi market leader perusahaan MLM syariah di Indonesia. K-LINK Indonesia dengan jaringan bisnis MLM terluas di pasar kesehatan juga kian dikukuhkan dalam perjalanannya,” kata Presiden Direktur K-Link Indonesia, Dato DR H MD Radzi Saleh, Senin (13/11). (RO/H-4)

tono, pemprov menyediakan lahan di Kabupaten Tulang Bawang seluas 955 hektare sebagai lahan pengganti. Setelah mendapat kepastian lahan, pemprov menujuk salah satu BUMD, PT Lampung Jasa Utama (LJU), sebagai pengelola melalui SK Gubernur Lampung Nomor G/629/III.12/HK.2016 tanggal 31 Oktober 2016. PT LJU berkewajiban mencari mitra perusahaan yang memiliki kompetensi dalam pengelolaan kawasan industri, pengadaan tanah untuk lokasi pembangunan kawasan industri, dan pengajuan izin prinsip dan pengajuan izin usaha

kawasan industri. “Prinsip dasarnya kita memperkuat LJU. BUMD ini harus difungsikan optimal khususnya dalam mendukung program pengembangan kawasan industri. Pemprov menyerahkan sepenuhnya pengelolaan kawasan industri kepada PT LJU,” kata Sutono. Selain itu, pemprov juga telah mengalokasikan anggaran pada APBD Perubahan TA 2017 sebesar Rp10 miliar sebagai penambahan penyertaan modal LJU untuk dana lahan pengganti. Direktur Utama PT LJU Andi Jauhari Yusuf mengaku siap melaksanakan tugas mencari mitra untuk membangun kawasan industri dan bersinergi dengan pihakpihak terkait agar proses pembangunan berjalan sesuai rencana. (EP/H-5)

TIM pelajar SMP Indonesia meraih 6 medali emas, 8 perak, dan 6 medali perunggu dalam ajang International Teenagers Mathematics Olympiad (ITMO) Ke-8 di Davao, Filipina. Kegiatan yang berlangsung 8 -12 November 2017 itu diikuti 172 peserta siswasiswi SMP terbaik dari 16 negara, “Kompetisi ITMO merupakan ajang bergengsi tingkat internasional yang digelar dua tahunan. Tingkat kesulitan soalnya tinggi dan membutuhkan penalaran kuat dalam pemecahan soal,” kata Direktur Pembinaan SMP Direktorat Jenderal Pendidikan Dasar dan Menengah, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, saat dihubungi di Jakarta, kemarin. Di sisi lain, Dirjen Dikdasmen Kemendikbud Hamid Muhammad, saat menerima tim ITMO, berpesan agar prestasi tersebut ke depannya dapat berkontribusi lebih besar lagi bagi bangsa. “Mereka siswa potensial yang harus terus dibina dan dikembangkan pada tingkat SMA dan perguruan tinggi agar bisa berkontribusi pada pembangunan bangsa dan negara di masa yang akan datang,” tegas Hamid. Lebih lanjut, Supriano menjelaskan Direktorat PSMP pada ITMO 2017 itu mengirimkan dua tim, terdiri atas 2 team leader, dua deputy leader, dan 8 peserta dari siswa peraih medali emas dan perak pada Olimpiade Sains Nasional (OSN) 2017 di Pekanbaru, Riau. Menurutnya, prestasi yang didulang tim Indonesia tak lepas dari peran Training Center ITMO 2017 yang dibina Klinik Pendidikan MIPA (KPM) Bogor, Jawa Barat. Klinik tersebut di bawah asuhan pelatih olimpiade nasional dan internasional yang dipimpin Raden Ridwan Hasan Saputra. Pada pembinaan tahap pertama, jelasnya, 15 siswa dibina selama dua pekan. Kemudian dipilih delapan untuk maju ke pembinaan tahap kedua yang dibina selama empat pekan. Kedelapan siswa itulah yang disiapkan mewakili Indonesia pada ITMO 2017. “Dari 172 peserta itu dikelompokkan menjadi 43 tim, dan 84 siswa SD dikelompokkan menjadi 21 tim. Enam belas negara yang ikut antara lain Afsel, Bulgaria, Tiongkok, Filipina, India, Indonesia, Iran, dan Rusia,” jelas Supriano. (Bay/X-7)


HUMANIORA

SELASA, 14 NOVEMBER 2017

23

Mensos Santuni Warga OKU Selatan

MI/ADAM DWI

PELATIHAN JURNALISTIK: Dewan Redaksi Media Indonesia Djadjat Sudradjat menyampaikan materi Teknik Membuat Tulisan, saat Pelatihan Jurnalistik yang diikuti Humas Kementerian Agama, di Kantor Media Indonesia, pekan lalu. Pelatihan itu merupakan hasil kerja sama antara Media Group dan Kementerian Agama.

Mendikbud Buka Kepak 2017 Pramuka dianggarkan Kemendikbud dalam biaya operasional sekolah sehingga materi pramuka penting untuk meningkatkan kepedulian pada pendidikan karakter. DENNY PARSAULIAN

denny@mediaindonesia.com

K

EMENTERIAN Pendidikan dan Kebudyaan be kerja sama dengan Kwartir Nasional (Kwarnas) Pramuka dan Pusat Pendidikan Dirgantara menggelar Kemah Penguatan Karakter untuk siswa SMA sebagai pelopor perubahan karakter bangsa, melalui Kepramukaan Siswa SMA (Kepak) 2017 yang kegiatannya berlangsung pada 12-17 November.

“Sebetulnya pendidikan karakter itu, ya pramuka ini. Pramuka ini adalah wahana pembentuk karakter siswa. Kalau pramukanya sudah terorganisasi dengan baik jadi tempat untuk melatih dan membentuk kepribadian para siswa, ya sudah. Sebenarnya selesai pendidikan karakter. Hanya memang perlu kita perkuat,” kata Mendikbud Muhadjir Effendi saat membuka Kepak 2017 di Aula Cut Nyak Dhien, Bumi Perkemah-an Cibubur, kemarin. Turut hadir Dirjen Dik-

dasmen Hamid Muhammad, Direktur Pembinaan SMA Purwadi, dan Kasubdit Peserta Didik Direktorat Pembinaan SMA Suharlan. Menteri Muhadjir membawa peserta kembali ke masa saat pramuka masih disebut Gerakan Kepanduan. Dulu, kisah Muhadjir, di zaman Bung Karno ada istilah ‘holopis kuntul baris’. Kuntul itu sejenis burung yang bergerombol. “Jadi kuntul baris itu bukan kuntul yang baris, tapi kuntul terbang. Kalau kuntul terbang ramai-ramai, mereka bikin formasi. Yang paling depan itulah pandu,” katanya.

Kemah pramuka Pada kegiatan ini potensi siswa SMA akan diaktualisasikan agar menjadi manusia beriman. Kegiatan ini

dikemas dalam bentuk kemah pramuka. Pramuka sudah dianggarkan Kemendikbud dalam biaya operasional sekolah (BOS). Sehingga materi pramuka penting untuk meningkatkan kepedulian siswa SMA terhadap pendidikan karakter. Kepak 2017 diikuti 240 siswa dan 68 guru dari 34 provinsi. “Setiap provinsi mengirim 6 siswa yang terdiri dari 3 putra dan 3 putri. Dan guru putra dan putri,” lapor Dirjen Dikdasmen Hamid Muhammad dalam sambut-annya. “Semoga kegiatan ini dapat menjadi bekal para siswa menyongsong masa depan mereka untuk masa depan yang gemilang.” Selama 6 hari, jelas Hamid, kegiatan akan diisi dengan berbagai kegiatan pelatihan

dan pendidikan dengan narasumber, tim pelatih, fasilitator, serta materi kemari-timan terpaut cinta bahari, penanggulangan narkoba, antisipasi radikalisme oleh BNPT, kepramukaan masa depan oleh Pusdiklatnas, pembekalan dari Direktorat Pembinaan SMA, game character, kewirausahaan terkait kedirgantaraan, pengenalan sejarah dan budaya, serta pentas seni daerah. Pada kesempatan ini, para peserta juga mengikuti Kursus Pembina Mahir Tingkat Dasar (KMD). Wakil Ketua Kwarnas Bidang Bina Muda Budi Prajitno berharap mudah-mudahan kerja sama dengan Kemendikbud ini bisa terus berlangsung dan semakin erat serta baik dari waktu ke waktu. (H-5)

Lulusan UPI YAI Digadang Jadi Inovator

MI/AGUS M

SUN LIFE PEDULI KESADARAN DIABETES: Chief Marketing Officer Sun Life Financial

Indonesia Shierly Ge (kiri) berbincang dengan Kepala Divisi Metabolik Endokrin Departemen Ilmu Penyakit Dalam FKUI/RSCM Em Yunir (kanan) dan Ketua Panitia Jakarta Diabetes Walk 2017 Farid Kurniawan (tengah) terkait dengan studi terbaru Sun Life Financial Asia mengenai tingkat kesadaran masyarakat terhadap diabetes, sebelum mengikuti jalan santai Jakarta Diabetes Walk 2017 di Jalan Thamrin, Jakarta Pusat, Minggu (12/11).

Words on Wheels Layani Yogyakarta SINGAPORE International Foundation (SIF) bekerja sama dengan Badan Perpustakaan dan Arsip Daerah (BPAD) Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), meluncurkan perpustakaan keliling Words on Wheels (WoW), di Perpustakaan Grhatama Pustaka BPAD DIY, kemarin. “Semoga ini bisa menjadi jembatan bagi siswa ke dunia luar dan menjadi konsep pembelajaran sepanjang hayat yang mampu menjangkau ke seluruh wilayah di Yogyakarta,” kata Jean Tan, Direktur Eksekutif SIF. WoW ialah program unggulan SIF sejak diluncurkan pertama pada 2011. Sejumlah negara, seperti Vietnam dan Sri Lanka, telah melakukan

kerja sama ini. Di Indonesia, SIF melakukan kerjasama WoW di Bandung dan Yogyakarta. Program kerja sama WoW SIF dengan Yogyakarta akan berjalan selama 3 tahun. WoW akan mengunjungi 10 sekolah yang terbagi di seluruh DIY yang masuk program. Sekolahan itu ialah SDN Model Sleman, SD Muhammadiyah Almujahidin Wonosari, SDN Timuran Yogyakarta, SMPN 1 Paliyan, SMPN 2 Dlingo, SMPN 3 Gamping, SMPN 3 Senotolo, SMPN 6 Yogyakarta, SMA 1 Lendah, dan SMK Pariwisata Bantul. Selain menyediakan bukubuku bacaan, relawan SIF memberikan akses gratis materi pendidikan bahasa Inggris dan

bahan pelajaran di bidang teknologi informasi. Menurut Kepala BPAD DIY, Budi Wibowo, bantun perpustakaan keliling SIF berupa 1 mobil, 10 komputer, 4 laptop, dan 4 gadget. SIF juga menyediakan relawan pustakawan yang bisa berinteraksi langsung dengan siswa. Salah satu sekolah yang pertama dikunjungi perputakaan keliling WoW ialah SDN Timuran Kota Yogyakarta. Di situ, puluhan siswa merubungi mobil perpustakaan keliling dan memilih buku-buku yang disenangi. Selain membaca, mereka bisa mengakses informasi melalui gadget dan laptop yang disediakan relawan. Dian Rahmawati, salah satu siswa kelas 5 SDN Timuran Yogyakarta, mengaku senang karena bisa menemukan dan membaca buku-buku cerita kegemarannya. “Saya suka baca buku kecil-kecil punya karya (KKPK),” kata Dian sambil menunjukkan buku yang dibacanya. (FU/AU/H-5)

LEMBAGA Pendidikan Tinggi YAI, Universitas Persada Indonesia (UPI) YAI, STIE YAI, Akademi YAI mengharapkan lulusannya menjadi inovator di tengah-tengah masyarakat dan bukan sekadar follower. Hal tersebut disampaikan Rektor UPI YAI Yudi Yulius di hadapan 1.900 mahasiswa dan mahasiswi LPT YAI yang diwisuda kemarin di Jakarta Convention Centre, Jakarta. “Di tengah kompleksitas kehidupan di tengah masyarakat, tantangan yang makin besar ditambah lagi dengan persaingan global yang makin menguat, kami sangat berharap agar lulusan YAI dapat menjadi inovator dan bukan sekadar follower,” kata Yulius. Menurut dia sebagai inovator, lulusan YAI adalah intelektual yang mampu menciptakan perubahan, bukan sekadar pengikut perubahan. “Kreator dan inovator itu sekarang ini masih langka. Harapan pada alumni YAI tentu sangat besar agar apa yang mereka dapatkan di kampus dapat mereka terapkan sebagai terobosoan pengetahuan baru di tengah masyarakat dalam bidang yang mereka geluti,” harap Yulius. Secara khusus, lanjut dia, para lulusan YAI lintas fakultas tersebut dapat menyesuaikan diri dengan perkembangan dunia yang makin mengarah pada era digitalisasi di berbagai bidang. Komunikasi Digital, misalnya, menurut Yulius su-

“Persaingan global yang makin menguat, kami sangat berharap agar lulusan bukan sekadar follower.” Yudi Yulius Rektor UPI YAI

dah menjadi pilihan yang harus dikuasai. “Digitalisasi itu sudah di tengah-tengah kita, maka kita tidak boleh hanya menjadi pnonoton, tetapi menjadi pelaku-pelakunya. Mungkin juga selama ini ada kesan bahwa setelah lulus mencari kerja, tetapi saya berharap agar lulusan kampus YAI mampu menciptakan pekerjaan dengan menjadi pengusaha-pengusaha di berbagai bidang,” ucap Yulius. Yulius mengungkapkan bahwa selain upaya menghasilkan lulusan-lulusan terbaik, Kampus YAI juga mendukung upaya pemerintah dalam mengembangkan dan meningkatkan kualitas pendidikan anak bangsa, salah satunya melalui program Bidik Misi yang diselenggarakan Direktorat Jenderal Perguruan Tinggi (Dikti). Yulius berkomitmen bahwa YAI tak henti-hentinya terus berinovasi. (Ths/H-5)

MENTERI Sosial (Mensos) Khofifah Indar Parawansa secara langsung mengunjungi korban bencana tanah longsor di Desa Cukohnau, Kecamatan Sungai Are, Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) Selatan, Sumatra Selatan, kemarin. Mensos memberikan santunan kepada ahli waris dan korban secara langsung setelah menempuh 7 jam perjalanan dari Provinsi Lampung. “Saya hadir untuk menyampaikan belasungkawa. Pemerintah memberikan santunan kematian ahli waris masingmasing Rp15 juta dan pada korban luka berat Rp5 juta,” tutur Mensos ketika meninjau lokasi. Pejabat pemerintah itu didampingi Bupati OKU Selatan Popo Ali Martopo, Direktur Perlindungan Sosial Korban Bencana Alam (PSKBA) Margo Wiyono di pendopo Kecamatan Sungai Are. Total santunan yang diberikan Rp 105 juta. Bantuan yang diberikan berupa santunan Rp90 juta kepada ahli waris keluarga enam korban yang meninggal, santunan untuk dua korban luka berat masingmasing Rp5 juta dan Rp5 juta kepada dua korban luka ringan. Selain menyerahkan santunan, Mensos juga mengunjungi dua korban yaitu Iprianto, 20, dan Juwita, 12, yang saat ini masih dirawat

di puskesmas kecamatan setempat. Mensos lebih jauh mengimbau agar warga yang tinggal di daerah rawan bencana atau zona merah untuk tetap waspada terhadap musibah banjir ataupun longsor yang biasanya terjadi pada musim hujan. Selain itu, Mensos juga akan berkoordinasi dengan bupati terkait agar daerah terdampak bencana dapat dijadikan sebagai kampung siaga bencana (KSB). Sehingga mereka dapat melakukan mitigasi bencana. “Sebetulnya tanah longsor di beberapa daerah relatif bisa dimitigasi. Kalau sudah ada pergerakan tanah sebaiknya dievakuasi,” tutur Mensos. Setiap daerah, tutur Khofifah, mempunyai kearifan lokal yang dapat dimanfaatkan dalam sistem mitigasi bencana. Pada kesempatan yang sama, Bupati OKU Selatan, Popo Ali Martopo menjelaskan Kecamatan Sungai Are berbatasan langsung dengan Provinsi Bengkulu. Kecamatan ini sering mengalami tanah longsor. “Sebagian besar (warga) tinggal di perbukitan mata pencahariannya petani kopi. Selama musim hujan, kalau bisa tinggal di tempat yang aman untuk menghindari halhal yang tidak diinginkan,” pungkasnya. (Ind/H-5)

ANTARA /RISKY ANDRIANTO

PENGEMBANGAN BENIH HORTIKULTURA: (dari kiri)

Ketua Program Pascasarjana Universitas Islam Indonesia (UII) Teduh Dirgahayu, Dekan Fakultas Teknologi Industri UII Imam Djati Widodo, dan Direktur Riset dan pengembangan PT East West Seed Indonesia Asep Harpenas mendengarkan penjelasan Manager Bioteknologi Muryanto seusai penandatanganan kerja sama bidang penelitian dan pengembangan serta penerapan teknologi tepat guna bidang pertanian di Purwakarta, Jawa Barat, kemarin.


24

SELASA, 14 NOVEMBER 2017

NUSANTARA

JEMBATAN AKSES JALAN PINTAS: Siswa

menyeberangi jembatan gantung yang difungsikan sebagai saluran air, di Ngemplak, Boyolali, Jawa Tengah, kemarin. Jembatan saluran air berusia puluhan tahun tersebut menjadi akses pilihan warga untuk menyeberang ke wilayah lain karena dapat mempersingkat jarak perjalanan hingga belasan kilometer.

ANTARA/MAULANA SURYA

Alokasi Pupuk akan Meningkat Penggunaan kartu tani yang dicanangkan awal Januari 2018 akan meningkatkan alokasi pupuk bersubsidi sekaligus mengontrol distribusi.

BENNY BASTIANDY benny@mediaindonesia.com

P

ENGGUNAAN kartu tani yang akan digulirkan pada Januari 2018 diprediksi meningkatkan alokasi pupuk bersubsidi. Seperti di Jawa Barat, alokasi kebutuhan pupuk bersubsidi pada tahun depan akan bertambah.

“Dengan adanya program kartu tani yang rencananya digulirkan pada Januari 2018, kemungkinan tahun depan bakal ada penambahan kuota (pupuk),” kata Kepala Bagian Hubungan Eksternal Departemen Komunikasi Perusahaan PT Pupuk Kujang, Indra Gunawan, kemarin. Stok pupuk urea bersubsidi pada awal November 2017 di gudang lini II produsen dan gudang lini III distributor mencapai 185 ribu ton atau 645%, dari ketentuan stok dua minggu ke depan. Stok pupuk akan terus bertambah dari produksi dua pabrik sebesar 3.500 ton per hari. Realisasi penyaluran pupuk urea bersubsidi di Jabar dan Banten hingga awal November 2017 telah mencapai 456 ribu ton. Stok untuk pupuk NPK mencapai 33.778 ton dan stok pupuk organik 8.527 ton. “Hingga saat ini masih banyak petani yang belum tergabung dalam kelompok tani. Untuk itu kami mengimbau para petani yang belum gabung segera membentuk kelompok tani baru sehingga pada saatnya nanti kartu tani direalisasikan, kebu-

Saatnya kartu tani direalisasikan, kebutuhan pupuk di berbagai daerah bisa diakomodasi sesuai rencana. tuhan pupuk di berbagai daerah bisa diakomodasi sesuai rencana definitif kebutuhan kelompok sehingga nantinya tak ada lagi petani yang tak memperoleh pupuk,” tambahnya. Penyerapan pupuk bagi petani di Kota Tasikmalaya sudah mulai dilakukan, terutama yang akan dipergunakan pada musim tanam dan pemupukan yang direncanakan pada November dan Desember 2017. Kepala Seksi Pengolahan Pemasaran Prasarana dan Sarana Bidang Tanaman Pangan Kota Tasikmalaya, Anisah Kardiyati, mengatakan penyerapan kebutuhan pupuk subsidi

bagi petani di Kota Tasikmalaya telah sesuai dengan kuota yang telah ditentukan di tingkat provinsi, sesuai dengan kebutuhan tiap-tiap daerah. “Kebutuhan pupuk untuk petani di Kota Tasikmalaya dipastikan aman selama dua bulan,” tegasnya.

Cuaca ekstrem Tanaman pangan selama musim tanam ini rawan terhadap cuaca ekstrem dan hama penyakit. Di Sumatra Selatan, hujan deras yang memicu banjir dan angin kencang menyebabkan sejumlah lahan pertanian terendam banjir. Kepala Bidang Tanaman Pangan Dinas Pertanian Tanaman Pangan dan Hortikultura Sumatra Selatan, Ilfantria, mengatakan kondisi cuaca di Sumatra Selatan saat ini sangat ekstrem dan berdampak pada terendamnya beberapa lahan pertanian. “Ada 15 hektare lahan yang terendam banjir di Ogan Komering Ulu Timur. Hingga kini belum ada catatan dampak gagal panen atau puso

Merah Putih di Samudra Awan Suligi

B

ENDERA Merah Putih berkibar di atas puncak Bukit Suligi yang dikelilingi awan seperti samudra, Minggu (12/11). Puncak Bukit Suligi berada di ketinggian 812 mdpl. Kawasan itu menjadi salah satu potensi wisata di Riau yang belum dikenal khalayak. Hanya berjarak sekitar 2 jam perjalanan atau sekitar 120 km dari Kota Pekanbaru, Bukit Suligi merupakan kawasan wisata alam gugusan Bukit Barisan. Di sana ada 11 air terjun dan 11 gua alam yang indah. Di bukit itu juga ditemukan situs candi kuno bagian dari Candi Muara Takus. Tepatnya berada di kaki Bukit Suligi. Wilayah perbukitan itu dikelilingi awan layaknya samudra. Memutih dan berkabut. “Samudra awan di puncak Bukit

KEHILANGAN Telah hilang PPJB asli rumah Bintaro Jaya dengan no PPJB: 0233/JRP/ BJ/2015 atas nama Siti Maftuhah.

PERHIASAN STAR ARLOJI ,BELI JAM bkas/berlian dgn hrgTgg

Suligi adalah satu di antara potensi wisata di Aliantan. Di sekitar areal ini juga terdapat air terjun dan gua. Serta reruntuhan candi kecil bersejarah di kaki bukit dengan 11 anak tangga masih utuh, gapura, dan arca yang tidak utuh lagi,” jelas Kepala Desa Aliantan Rois Zakaria kepada Media Indonesia saat di sela perjalanan ke puncak Bukit Suligi, kemarin. Pada saat itu di puncak Suligi sedang dikibarkan bendera Merah Putih oleh rombongan Dinas Pariwisata Riau untuk memperingati Hari Pahlawan. Rois menjelaskan konsep wisata di Bukit Suligi ialah wisata petualangan. “Di sini juga ada candi kuno dan salah satu gua yang disebut gua garuda. Konon tempat persembunyian para pejuang kemerdekaan. Di

PARIWISATA BUKIT SULIGI: Kepala Dinas

ANTARA/FB ANGGORO

dalam gua ada relief menyerupai lambang negara burung garuda,” papar Rois. Di lokasi wisata juga terdapat komunitas pecinta alam Desa Aliantan. Caretaker komunitas pecinta alam Desa Aliantan,

menjelaskan untuk membuat nyaman para wisatawan, komunitas tersebut menyediakan pengawalan, tali untuk membantu wisatawan melakukan trek yang curam, hingga jasa porter yang bertugas membawa barang-barang

Pariwisata Provinsi Riau Fahmizal Usman (tengah) bersama pemuda pecinta alam mengibarkan bendara di puncak Bukit Suligi, di Desa Aliantan, Rokan Hulu, Riau, Sabtu (11/11). Dinas Pariwisata Riau mendukung gerakan sadar wisata Desa Aliantan yang berjalan secara swadaya untuk potensi wisata alam Bukit Suligi. Bukit setinggi 812 meter di atas permukaan laut (mdpl) itu memiliki keunikan berupa fenomena pergerakan awan setiap pagi hari yang disebut dengan ‘samudra awan’.

wisatawan ke puncak bukit. Kawasan wisata Bukit Suligi ini baru dibuka awal 2016 dan hingga kini sudah tercatat 2.000 wisatawan yang mengunjungi bukit berselimut awan ini. Kepala Dinas Pariwisata Riau

Industri Kreatif Bandung Maju Pesat

ROLEX,BULGARI,OMEGA,BREITLING,dll,Hub:Bp. TONY 392 9079, 0812 9455 198 Apt Menteng Prada Lt. 1 No.10 A dpn St.Cikini (Dtg ke tmpt).

RUMAH DIJUAL Dijual Rumah Gudang Surya Grand Cisoka posisi Hook 7x30m Blok E33 harga Rp 825juta. Hub: 0 8 1 2 5 6 11 7 6 8 .

INFORMASI PEMASANGAN IKLAN Sales Counter 021 - 581 2088 ext. 41159/41160 Direct 021 - 581 2113 Faximile 021 - 581 2110

INDUSTRI kreatif di Kota Ban-dung tumbuh lebih signifikan dibanding kota-kota lainnya. Selain memiliki sumber daya manusia yang baik, berbagai sarana pun hadir di Bandung. Pemerintah daerah juga menaruh perhatian besar terhadap sektor tersebut. Ketua BPP Himpunan Pengusaha KAHMI Kamrussamad menyampaikan hal itu dalam dialog Himpunan Pengusaha KAHMI Jawa Barat yang dihadiri Presidium KAHMI Jawa Barat, Sukmana dan Sekretaris Sukim, serta 22 Pengurus Majelis Daerah KAHMI se-Jawa Barat, kemarin. “Sektor industri kreatif di Jawa Barat terus tumbuh setiap tahunnya. Meski belum maksimal, pertumbuhan tersebut bisa tercapai karena adanya dukungan sarana dari pemerintah setempat. Salah satunya dengan membangun

akibat banjir di Sumsel,” katanya. Di Bali, ambrolnya senderan saluran irigasi di Banjar Taman, Desa Batuagung, Kabupaten Jembrana, menyebabkan tiga wilayah subak terancam tidak bisa ditanami padi. Ketiga subak tersebut ialah Subak Tegal Wani di Kelurahan Dauhwaru, Subak Dukuh di Sangkaragung, dan Subak Budeng di Desa Budeng. Selain banjir, serangan hama mengancam tanaman pangan. Seperti yang terjadi di Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, virus gemini dan patek menyerang tanaman hortikultura yang siap panen. Tanaman juga ambruk akibat cuaca ekstrem yang ditandai dengan angin kencang. Ketua Asosiasi Petani Hortikultura Banyumas, Nuryoko Niti Alam, mengatakan cuaca ekstrem yang ditandai dengan hujan deras terusmenerus memunculkan serangan hama dan penyakit tanaman, di antaranya virus gemini dan patek. “Serangan itu telah terjadi sejak September hingga sekarang,” kata Nuryoko. (AD/RS/LD/DW/N-3)

Fahmizal Usman yang ikut bersama rombongan menuju Bukit Sugili mengatakan dari hasil pendataan di wilayah Riau terdapat sekitar 1.000 lokasi wisata alam seperti air terjun dan gua alam, termasuk Bukit Suligi. “Saya langsung turun ke lokasi untuk memastikan potensi wisata itu. Dan ternyata benar sangat banyak sekali. Jadi selain kelapa sawit, Riau mempunyai potensi ekonomi dari pariwisata alamnya,” jelas Fahmi. Selanjutnya, kata Fahmi, pihaknya akan mendorong pemerintah kabupaten setempat untuk membenahi segala sesuatu, mulai infrastruktur, fasilitas, hingga promosi wisata di setiap daerah. Dinas Pariwisata Riau berkomitmen membantu memajukan wisata daerah-daerah di Riau. “Sudah saatnya kita tunjukkan kepada dunia bahwa Riau memiliki keindahan alam yang tidak kalah dengan provinsi lainnya di Indonesia,” tandas Fahmi. (Rudi Kurniawansyah/N-3)

Pusat Pelaku Industri Kreatif (Bandung Creative Hub),” kata Kamrussamad. Sarana tersebut, lanjut Kamrussamad dinilai cukup menunjang industri kreatif, karena di dalamnya terdapat fasilitas studio inovasi, fesyen, teknologi komunikasi dan informasi, musik dan foto. “Bandung bisa menjadi silicon valley-nya Indonesia,” tambahnya. Dari Sumatra Selatan, Pemerintah Kota Palembang telah menyiapkan pasar kreatif yang dikhususkan untuk masyarakat. Para pelaku dari golongan UMKM telah dibina untuk membuat pernak-pernik khas daerah. “Kami bina dulu agar mereka bisa membuat cinderamata khas Palembang. Misalkan, suvenir berbahan songket atau miniatur Ampera,” kata Sekretaris Dinas Pariwisata Kota Palembang, Raimon Lauri AR. Adapun lokasi pasar kreatif tersebut nantinya ada di bebe-rapa titik yang menjadi tempat kunjungan para wisatawan mancanegara dan domestik, seperti kawasan Ampera dan Pasar 26 Ilir. Selain itu, untuk memudahkan para turis yang datang, Pemkot Palembang juga membuat website Tourism Service Center yang berisi tempat destinasi wisata di ‘Bumi Sriwijaya’. (BY/DW/N-3)


TANAH AIR

SELASA, 14 NOVEMBER 2017

25

PULAU KE PULAU

Universitas Tidar Menangi Kontes Mobil

BANJIR KAWASAN BANDUNG SELATAN:

ANTARA/NOVRIAN ARBI

Seorang anak menaiki ban saat melintasi banjir di kawasan Baleendah, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, kemarin. Banjir kembali melanda tiga kecamatan di Kabupaten Bandung karena intensitas hujan yang tinggi dan luapan Sungai Citarum sehingga membuat sedikitnya 400 jiwa mengungsi.

BANDUNG, JAWA BARAT

Terowongan Atasi Banjir Cieunteung P

EMERINTAH pusat akan membangun terowongan Curug Jompong untuk mengatasi banjir langganan di Kampung Cieunteung, Kelurahan/Kecamatan Baleendah, Kabupaten Bandung, Jawa Barat. Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan menyatakan pembangunan akan dimulai tahun ini. “Targetnya, pembangunan curug akan selesai pada 2019. Saya optimistis terowongan Curug Jompong akan menyelesaikan banjir di Cieunteung. Dengan adanya terowongan, air di kampung itu tersimulasi dan segera surut,” jelas Aher, kemarin. Penetapan lokasi terowongan sudah dilakukan Pemprov Jawa Barat. Langkah berikutnya ialah pembangunan konstruksi. Persoalan banjir di Kabupaten Bandung, lanjutnya, terjadi

karena puluhan sungai di cekungan Bandung bermuara dan berkumpul di Sapan dan seluruhnya mengarah ke Saguling. Karena sampah bertumpuk dan aliran air kecil, saat curah hujan tinggi, banjir tidak terhindarkan. “Adanya terowongan akan mempercepat pengaliran air. Proyek ini akan didanai pemerintah pusat karena Sungai Citarum salah satu sungai yang dikelola Kementerian PU,” lanjutnya. Di Klaten, Jawa Tengah, guna mencegah longsor tanggul Sungai Beji, di Desa Tambak, Kecamatan Karangdowo, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) melakukan perbaikan tanggul, kemarin. Bersama dengan sejumlah instansi dan masyarakat, BPBD melakukan upaya itu dengan cara gotong royong. “Untuk penguatan tanggul yang kon-

disinya sudah kritis, kami memasang beronjong kawat dan karung pasir. Pada musim penghujan ini, tanah longsor telah menggerus jalan dan pekarangan milik warga,” kata Kepala BPBD Klaten, Bambang Giyanto. Sementara itu, guna mencegah banjir rob di Kabupaten Cilacap, pemkab membangun tanggul penahan rob di tiga pantai, yakni Tegalkamulyan, Widarapayung, dan Bunton. Alokasi anggaran yang disiapkan sebesar Rp6,97 miliar. Plt Kepala Dinas Pengelolaan Sumberdaya Air Cilacap Saeful Hidayat mengatakan adanya tanggul permanen ini akan mampu mengantisipasi gelombang pasang yang biasanya masuk permukiman nelayan. “Idealnya, di sepanjang pantai di Cilacap dibangun tanggul penahan. Tapi karena keter-

PANGKALPINANG, BANGKA BELITUNG

Media Group-Pemprov Kerja Sama TIM Media Group berkunjung ke Pemprov Bangka Belitung, kemarin. Dengan dipimpin Pemred Metro TV Don Bosco Selamun, tim ditemui Wakil Gubernur Abdul Fattah. “Di tengah pentingnya meningkatkan peran pariwisata dalam pembangunan daerah, kami ingin menjalin kerja sama dengan Pemprov Bangka Belitung. Banyak event dan promosi pariwisata bisa kita lakukan bersama,” kata Don Bosco. Abdul Fattah sepakat ke

depan pemprov akan melibatkan Metro TV dan Media Indonesia dalam mempromosikan pariwisata dan keunggulan Bangka Belitung. “Kami sadar banyak event wisata yang kami gelar tidak akan berbunyi jika tidak ada yang mempromosikannya secara nasional.” Dia menambahkan, pihaknya akan menjadikan kawasan Bangka Selatan hingga Belitung sebagai satu kesatuan tempat wisata geopark. Pihaknya melibatkan ITB un-

tuk melakukan pemetaan. Di Karawang, Jawa Barat, pemkab akan membuka akses jalan baru menuju sejumlah objek wisata. Dua objek penting ialah Green Canyon dan Lingkar Loji. “Kami akan terus membangun akses untuk wisata. Wisata merupakan potensi untuk meningkatkan pendapatan asli daerah sehingga harus menjadi prioritas,” kata Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Acep Jamhuri. (RF/CS/N-2)

PALEMBANG SUMATRA SELATAN

Jalan Provinsi Jadi Prioritas PEMPROV Sumatra Selatan menganggarkan dana Rp577 miliar untuk pembangunan dan perbaikan infrastruktur jalan, tahun depan. Dana itu disiapkan untuk Dinas Pe-kerjaan Umum Bina Marga dan Tata Ruang Sumsel sebesar Rp484,4 miliar dan dana alokasi khusus Rp93,1 miliar untuk pembangunan dan perbaikan jalan provinsi. “Kami mengapresiasi keinginan para anggota dewan yang menyoroti kerusakan jalan provinsi di kabupaten dan kota. Pembangunan jalan provinsi harus diprioritaskan untuk mengurangi kesenjangan antarwilayah,” ujar Wakil Gubernur Sumsel Ishak Mekki pada Rapat Paripurna DPRD, kemarin. Ishak menambahkan, Pemprov Sumsel tidak hanya berkonsentrasi membangun di perkotaan, tetapi juga memperhatikan pembangunan di kabupaten-kabupaten. Yang terutama pembangunan jalan di beberapa kabupaten yang kondisinya rusak dan perlu perhatian. Di Cirebon, Jawa Barat, rencana induk pelabuhan suah disetujui. Untuk memulai pembangunan, analisis mengenai dampak lingkungan akan dilakukan. “Kami akan all out membantu percepatan pengembangan Pelabuhan Cirebon. Pemkot berharap pengembangan pelabuhan bisa menjadi tonggak kebangkitan perekonomian, ‘‘ kata Wali Kota Nasruddin Azis. (Bhm/DW/ UL/N-2)

ANTARA/JOJON

PANJAT PINANG DI LAUT: Peserta panjat

pinang berebut untuk meraih hadiah dalam rangkaian Wakatobi Wonderful Festival (Wave) 2017 di Dermaga Marina Wangiwangi, Wakatobi, Sulawesi Tenggara, kemarin.

BANDAR LAMPUNG, LAMPUNG

DPRD Sahkan Perda Taksi Daring BEROPERASINYA angkutan berbasis aplikasi sebagai potensi pendapatan asli daerah langsung mendapat sambutan Pemerintah Kota dan DPRD Bandar Lampung. Kemarin, mereka mengesahkan Peraturan Daerah tentang Pola Angkutan Umum Dalam Kota. Dalam perda itu juga diatur retribusi terhadap pelaku usaha taksi daring. “Besaran retribusi yang ditarik belum ditetapkan karena masih dalam proses perhitungan,” ungkap Ketua Pansus Perda, Imam Santoso. Pemprov Lampung juga sudah menetapkan kuota taksi daring yang beroperasi di provinsi ini total sebanyak 8.000 unit. Dari jumlah itu, 2.000 di antaranya beroperasi di Kota Bandar Lampung. Rinciannya, Go Car 44%, Uber 31%, dan Grab 25%. Sekretaris Dinas Perhubungan Lampung Minto Raharjo menjelaskan penentuan kuota digunakan sebagai acuan proses perizinan yang berlaku sampai 1 Maret 2018. (EP/YH/N-2)

batasan dana, pembangunan diprioritaskan di titik rawan saja.” Dari sejumlah daerah dilaporkan hujan deras telah menimbulkan bencana. Di Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur, tanah longsor menutup badan jalan antara RangguGolowelu, yang menghubungkan sejumlah desa dengan ibu kota Manggarai Barat dan kabupaten tetangga. Tanah longsor juga menyebabkan sebuah jembatan di Desa Suka ambruk. “Kondisi tanah yang miring dan tidak ada pohon membuat tanah di sana mudah longsor. Kami akan segera melakukan koordinasi untuk membersihkan tanah longsor dan mencari solusi ke depan,” kata Bupati Agustinus C Dulla. (EM/JS/LD/JL/SS/UL/ YK/DW/RS/BB/N-2)

TIM Universitas Tidar Magelang, Jawa Tengah, meraih gelar juara the best rookie atau pendatang baru terbaik dalam ajang Kontes Mobil Hemat Energi (KMHE) yang berlangsung di Sirkuit Kenjeran Park, Surabaya, pekan lalu. Prototipe mobil dengan bahan bakar listrik bernama Elang Untidar itu berhasil menyelesaikan 5 balapan dalam kurun waktu empat hari. “KMHE merupakan ajang kompetensi dalam pengelolaan mesin. Dalam kompetisi ini tidak hanya bisa berjalan, tetapi bagaimana menjaga performa mobil tetap stabil,” kata pendamping tim Elang, Sigit Joko Purnomo, di Magelang, kemarin. Karena ini kontes hemat energi, lanjut dia, mobil harus mampu berjalan dengan betul-betul menghemat energi dan tanpa polusi. Seluruh tim bekerja maksimal selama kompetisi berlangsung. “Walaupun sebagai pemula dan untuk pertama kalinya mengikuti ajang ini, seluruh tim sudah bekerja keras. Kami optimistis bisa ikut kembali dalam kompetisi ini tahun depan,” tandas Sigit. (TS/N-2)

Populasi Orang Utan Kalimantan Turun 25% POPULASI orang utan kalimantan diperkirakan menurun hingga 25% dalam kurun 10 tahun terakhir. Kondisi itu terjadi akibat penyusutan hutan, konflik, perburuan liar serta perubahan iklim. “Ada kecenderungan orang utan hidup di kawasan hutan yang subur, lahan potensial untuk pertanian, penghidupan masyarakat dan industri perkebunan. Jumlah orang utan turun karena hilangnya dan terkotak-kotaknya habitat mereka akibat konversi hutan menjadi perkebunan, tambang, dan infrastruktur jalan,” papar Trully Santika, kemarin. Direktur Program Kehutanan The Nature Conservancy Indonesia Herlina Hartanto menyatakan, untuk mempertahankan jumlah orang utan Kalimantan, pemerintah perlu memasukkan kawasan lindung orang utan secara khusus dalam tata ruang provinsi. “Masyarakat sekitar hutan dan industri sektor kehutanan dan perkebunan harus dilibatkan secara aktif.” Kerja sama untuk melindungi habitat orang utan, lanjutnya, telah dirintis di Bentang Alam Wehea-Kelay. Lahan itu oleh Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan telah ditetapkan sebagai Kawasan Ekosistem Esensial Koridor orang utan. (PO/N-2)

Pemkot Dukung Pembangunan Itera PEMKOT Bandar Lampung, Lampung, mendukung pembangunan kampus Institut Teknologi Sumatra yang berlokasi di perbatasan Kota Bandar Lampung dan Kabupaten Lampung Selatan. Tahun ini pemkot mengucurkan dana Rp30 miliar untuk membangun gedung kuliah empat lantai yang luasnya mencapai 7.400 meter persegi. “Itera akan membawa nama Lampung tidak hanya ke level nasional, tetapi juga internasional. Untuk membangunnya, dibutuhkan dana besar dan dukungan dari banyak pihak, di antaranya Pemkot Bandar Lampung,” kata Wali Kota Herman HN, kemarin. Menurut Herman, keberadaan Itera akan memberikan dampak besar bagi pembangunan sumber daya manusia di Lampung dan khususnya Bandar Lampung. Karena itu, ia berkomitmen memberikan kontribusi dalam pembangunan sarana dan prasarana kampus. Selain pembangunan gedung, pemkot memberikan bantuan pemasangan 30 titik lampu jalan menuju kampus. Bantuan lain berupa bibit pohon guna menghijaukan kampus seluas 275 hektare itu. (EP/N-2)


26

OLAHRAGA

SELASA, 14 NOVEMBER 2017

JELANG ASIAN GAMES 2018

SEKILAS GELANGGANG

Prestasi Apik para Perenang Muda TIM renang Indonesia berhasil menempati peringkat kedua di Kejuaraan Renang Kelompok Umur Asia Tenggara 2017 yang berlangsung di Brunei Darussalam yang berakhir pada Minggu (12/11). Kesuksesan itu didapat skuat ‘Merah-Putih’ setelah mengumpulkan 19 medali emas, 24 perak, dan 14 perunggu. Gelar juara umum diraih Vietnam yang mengoleksi 51 emas 27 perak, dan 13 perunggu, sedangkan Thailand berada di posisi ketiga dengan 16 emas, 21 perak, dan 29 perunggu. Bukan itu saja, sebanyak empat perenang Indonesia juga mampu menembus limit-A Olimpiade Pemuda yang berlangsung di Buenos Aires, Argentina, tahun depan. Manajer tim renang Indonesia, Hartadi, mengaku sangat bangga atas perolehan tersebut. “Pada 2014, Indonesia hanya bisa meloloskan dua perenang dan itu limit-B. Tahun ini, kami bisa meloloskan empat perenang limit-A Youth Olympic Games yang otomatis bisa langsung tampil,” ujar Hartadi kepada wartawan, kemarin. (Rul/R-3)

Kado Istimewa untuk Westbrook

ANTARA/GALIH PRADIPTA

RENOVASI: Sejumlah pekerja tengah merenovasi GOR Soemantri Brodjonegoro di Jakarta, Rabu (8/11). Pemerintah Provinsi DKI Jakarta merenovasi 10 GOR untuk

mendukung pelaksanaan Asian Games 2018. Proyek renovasi ini ditargetkan selesai pada Mei 2018.

Basket, Maju Kena Mundur Kena Jika test event digelar pada awal Februari, itu akan berbarengan dengan IBL seri ketujuh di Surabaya. Sementara itu, jika pada akhir bulan, itu bersinggungan dengan seri kedelapan atau terakhir di Cirebon, Jawa Barat. BUDI ERNANTO

budi_ernanto@mediaindonesia.com

S

E BAG A I s a l a h s at u cabang olahraga yang dipertandingkan di Asian Games JakartaPalembang 2018, basket juga harus melaksanakan test event (uji coba). Menurut jadwal, mereka akan menggelar uji coba pada Februari tahun depan di Istora, Senayan, Jakarta. Sayangnya, sejumlah kendala belum-belum sudah menghadang mereka. Ketua Umum PP Perbasi Danny Kosasih

mengungkapkan, Istora sejatinya juga jadi tempat test event cabang bulu tangkis. Memang, dia sudah mendapat jaminan uji coba kedua cabang itu tidak akan bentrok karena basket bakal dilaksanakan lebih dulu. Namun, yang membuat dia pusing ialah justru jadwal mereka berbenturan dengan Liga Basket Indonesia (IBL). “Kalau soal venue, bulu tangkis hanya perlu menyesuaikan garis untuk lapangan mereka. Namun, satu hal yang kami pusing ialah pelaksanaan test

event bertepatan dengan IBL. Pemain timnas kan nantinya dari IBL. Jadi, nanti ada klub yang kehilangan pemain karena dia ikut test event,” kata Danny kepada Media Indonesia, kemarin. Karena jadwal bentrok, Danny mengaku sudah berbicara dengan Panitia Pelaksana Asian Games (Inasgoc). Jawaban yang diterima dirinya ialah waktu pelaksanaan sudah tidak bisa diubah lagi. “Kami jadinya sudah harus siapkan pemain timnas sejak sekarang,” kata Danny lagi. IBL yang mulai berlangsung pada 8 Desember mendatang itu diikuti 10 tim. Jika test event digelar pada awal Februari, itu akan berbarengan dengan IBL seri ketujuh di Surabaya, Jawa Timur. Sementara itu, jika pada akhir bulan, ujicoba akan bersinggungan dengan seri kedelapan atau terakhir

di Cirebon, Jawa Barat. “Kami sudah mengundang negara-negara peserta Asian Games, tapi hanya dari kawasan timur dan tenggara Asia, seperti Tiongkok, Jepang, Korea Selatan, Taiwan, Filipina, Singapura, dan Vietnam. Cukup berat nanti pertandingan di test event jika mengundang negara-negara Timur Tengah karena mereka punya pemain asing. Filipina saja sudah punya pemain naturalisasi,” beber Danny. Senada, pelatih tim nasional, Fictor Gideon Roring, juga mengaku miris dengan waktu pemilihan pemain. “Namun, saya kan baru ditunjuk jadi pelatih. Saya juga bingung jika jadwalnya bentrok. Pekan ini rencananya mau rapat dengan Perbasi untuk bahas test event karena itu ajang bagus. Saya juga, kan, tangani Pelita Jaya, tidak mau aktivitas klub terganggu,” kata Fictor.

Dimajukan PP PBSI menyatakan uji coba mereka akan dibungkus dengan Indonesia Masters 2018 dan dihelat pada akhir Januari mendatang. Sekjen PBSI Achmad Budiharto mengatakan sudah menginformasikannya ke Inasgoc. Menurut Achmad, alasan test event dijadikan satu dengan Indonesia Masters ialah pihaknya bisa menguji kemampuan pebulu tangkis nasional dengan jumlah lawan yang lebih banyak. “Ada 16-20 negara yang akan ikut serta di Indonesia Masters. Namun, test event hanya delapan negara, termasuk Indonesia.” Selain itu, alasan keuangan jadi salah satu alasan. Achmad mengatakan tidak mungkin test event hanya mengandalkan dana Rp2 miliar yang disiapkan Inasgoc. (R-3)

PEBASKET Oklahoma City Thunder Rusell Westbrook mendapat kado spesial saat ulang tahun ke-29-nya. Kado tersebut ialah kemenangan timnya saat menjamu Dallas Mavericks di Chesapeake Energy Arena dengan skor akhir 112-99, kemarin. Dalam laga itu, Westbrook turut berperan dengan menyumbangkan 27 poin. Paul George menjadi motor keAFP menangan Thunder dengan Rusell Westbrook mendulang 37 poin, sedang- Pebasket Oklahoma City Thunder kan Jerami Grant menambah 10 poin. Sayangnya, Carmelo Anthony tidak bisa ikut menyemarakkan ulang tahun rekannya itu. Ia harus menepi lantaran cedera. Di tempat lain, Houston Rockets kembali meraih hasil positif dengan menundukkan Indiana Pacers 118- 95 di Bankers Life Fieldhouse. Rockets yang menjadi tim tamu tidak memberikan kesempatan kepada tuan rumah sejak awal. James Harden kembali menjadi motor kemenangan untuk Rockets. Dia membuat double-double dengan 26 poin dan 15 assist. Eric Gordon menyelesaikan laga dengan 21 angka, sedangkan Clint Capella meraih double-double melalui 20 poin dan 17 rebound. (ESPN/Beo/R-3)

Rifat Puas Tempati Posisi Ketiga PEMBALAP kawakan Rifat Sungkar bersama M Redwan harus puas menempati posisi ketiga di ajang Indonesia eXtreme Offroad Championship (IXOR) 2017. Posisi itu diperoleh setelah mereka menempati peringkat ketiga pada babak Champ of Champs (20 besar) di IXOR 2017 putaran kelima yang digelar di Sirkuit Paramount Land, Serpong, Tangerang Selatan, Minggu (12/11). “Saya senang atas hasil ini. Sepanjang tahun perlombaan berlangsung menyenangkan karena para pesaing juga menunjukkan penampilan luar biasa hebat yang membuat saya lebih terpacu untuk tetap berusaha menjadi yang terbaik.” Ia menambahkan, persaingan di IXOR 2017 berlangsung sesuai dengan harapannya, yaitu adanya keterlibatan para pembalap muda. Menurut dia, peran pembalap junior penting bagi keberlangsungan regenerasi dunia balap Indonesia. Di IXOR 2017, pembalap yang juga satu tim dengan Rifat dan Redwan ikut menyumbangkan gelar juara. Yedidiah Soerjosoemarno dengan navigatornya Reza berhasil menjadi juara umum kedua di Grup G1. Sementara itu, Buche Febrico bersama navigatornya Tania Ananda sukses merebut posisi kedua. (Beo/R-3)

Jawa Tengah Kuasai Peparpenas 2017 KONTINGEN Jawa Tengah dipastikan menjadi juara umum Pekan Paralympic Pelajar Nasional (Peparpenas) 2017 di Surakarta. Jateng menyabet total 18 medali emas, 7 perak, dan 11 perunggu. Salah satu kunci kesuksesan kontingen yang juga berstatus tuan rumah itu tidak lain ialah keberhasilan mereka mendominasi cabang atletik. Dari cabang itu, mereka mendulang 12 emas. Di hari terakhir, kemarin, Jateng menambah dua emas di Stadion Sriwedari, Surakarta. Figo Saputra menjadi yang tercepat di nomor lari 400 meter putra kelas T47 dan Zalwa Deva Ningtyas di nomor lari 100 meter putri kelas T20.

Selain menguasai cabang atletik, Jateng bersinar di cabang debutan, boccia, dengan merebut dua emas di nomor berpasangan dan tunggal. “Persiapan Jateng memang sangat matang. Jateng juga diuntungkan dengan adanya Pusat Pendidikan dan Latihan Olahraga Pelajar (PPLP) khusus disabilitas yang berkesinambungan berjalan sepanjang tahun,” kata Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi NPC Jawa Tengah Slamet Widodo. Sementara itu, posisi kedua klasemen final Peparpenas 2017 menjadi milik kontingen Jawa Barat. Jabar mengoleksi 16 medali emas, 7 perak, dan 6 perunggu. Sementara itu,

juara bertahan Jawa Timur harus puas di posisi ketiga dengan 15 emas, 8 perak, dan 1 perunggu. Di sisi lain, meski tidak menjadi juara, prestasi membanggakan dicapai kontingen Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY). Mereka sukses mendominasi cabang tenis meja. Terbukti dari 10 medali emas yang diperebutkan, mereka sukses membawa pulang 3 di antaranya. Pencapaian itu sesuai dengan target yang dicanangkan DIY. Kepala Pelatih cabor tenis meja kontingen DIY Supriyadi pun mengaku bangga atas perjuangan anak didiknya kali ini. Supriyadi menyebut ke-

berhasilan DIY mendominasi cabor tenis meja Peparpenas VIII berkat persiapan yang matang. “Kita berlatih terus di pojok alun-alun, sudah biasa saya campurkan dengan yang normal supaya mentalnya naik. Kita bersyukur bahkan kami jadi juara umum di cabor tenis meja,” kata pria yang pernah menjadi tenaga pendidik di sekolah luar biasa (SLB) tersebut. Total, kontingen Yogyakarta mengumpulkan 11 emas, 8 perak, dan 1 perunggu. Mereka ada di posisi kelima, di bawah Riau yang mengoleksi 12 emas, 4 perak, dan 4 perunggu. (Sat/R-3)

AP/SERGEI GRITS

ANGKAT TROFI: Para petenis Amerika Serikat mengangkat trofi Piala Federasi (Fed Cup) yang

baru mereka rebut, kemarin. AS menjadi juara setelah mengalahkan Belarus 3-2 di Minsk, Belarus. Itu menjadi gelar ke-18 AS di ajang tersebut.

Jalan Terjal Tunggal Putra Indonesia

ANTARA/MUHAMMAD IQBAL

ASTRA RUNNERS 2017: Seorang peserta lomba lari Astra Runners 2017 melakukan selebrasi

setibanya di garis finish, di Serpong, Tangerang, Banten, Minggu (12/11). Lomba lari kali keempat yang diikuti ratusan karyawan Astra dan masyarakat umum tersebut digelar dalam rangka HUT ke-60 Astra HUT ke-4 komunitas lari Astra.

DUA tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting dan Jonatan Christie, untuk pertama kalinya turun di kejuaraan bulu tangkis Tiongkok Terbuka Super Series Premier 2017. Pada turnamen yang berlangsung di Haixia Olympic Sports Center, Fuzhou, Tiongkok 14-19 November, Keduanya langsung bertemu lawan tangguh di babak awal. Jonatan akan berhadapan dengan Lin Dan (Tiongkok), sedangkan Anthony akan berjibaku dengan wakil Hong Kong, Ng Ka Long Angus. Jika mampu menaklukkan lawan, hanya satu wakil Indonesia yang bisa lanjut ke babak ketiga karena Jonatan dan Anthony akan langsung berjumpa di babak kedua.

Namun, berlanjut ke babak kedua tampaknya bukanlah hal yang mudah bagi Jonatan. Dari rekor pertemuannya dengan Lin Dan, Jonatan baru sekali menang dari empat kali berjumpa. Pada pertemuan terakhir di Australia Terbuka 2017, Jonatan bahkan harus menyerah dua gim langsung dengan skor 14-21, dan 19-21. Berbeda dengan Anthony yang hanya tertinggal tipis 2-3 dari Ng. Pada pertemuan terakhir di Korea Terbuka 2017 lalu, Anthony bahkan berhasil menang dua gim langsung dengan skor 2118 dan 21-18. Meski demikian, tak ada yang mustahil bagi pelatih Hendry Saputra. Menurut Hendry, baik Jonatan maupun

“Mudahmudahan tidak ada masalah lagi dengan bahu saya dan bisa mendapat hasil maksimal.” Marcus Fernaldi Gideon Pebulu tangkis Indonesia

Anthony harus tampil penuh percaya diri dalam menghadapi lawan-lawan mereka. “Kalau persiapan, dari segi teknik, fisik, dan segala macam sudah oke, sekarang tinggal balik lagi ke tiap-tiap pemain

yang harus tampil lebih percaya diri,” ujar Hendry. Sementara itu, menurut Hendry, Anthony sempat menderita cedera saat bertanding di Prancis Terbuka beberapa waktu lalu. Namun, kondisi Anthony kini sudah jauh lebih baik. Selain Anthony, pasangan ganda putra Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon kembali berlaga untuk pertama kali pascamengalami cedera bahu kanan di Denmark Terbuka 2017. Marcus mengaku kondisinya sudah membaik. “Mudah-mudahan tidak ada masalah lagi dengan bahu saya dan bisa mendapat hasil maksimal di kejuaraan ini,” ujar Marcus. (Rul/R-3)


SEPAK BOLA

SELASA, 14 NOVEMBER 2017

Wakil Liga 1 Terganjal Lisensi Ini menjadi persoalan karena dari 18 klub Liga 1, hanya 5 yang memenuhi syarat mendapatkan lisensi AFC, yakni Arema FC, Persib Bandung, Bali United, Madura United, dan Persija Jakarta. NURUL FADILLAH

fadillah@mediaindonesia.com

P

ERSATUAN Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) akan memutuskan klub yang didaftarkan ke Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) pa da 22 November. Klub-klub tersebut didaftarkan untuk kompetisi antarklub Asia. Indonesia mendapat jatah satu slot di babak play-off Liga Champions Asia dan dua tiket di Piala AFC. Dua syarat klub bisa tampil di kompetisi tingkat Asia tersebut ialah harus memenuhi standar lisensi AFC dan juga berdasarkan peringkat di kompetisi. Pada kondisi normal, juara Liga 1, yakni Bhayangkara FC, menjadi wakil Indonesia di Liga Champions Asia. Posisi kedua dan ketiga di klasemen akhir Liga 1, Bali United dan PSM Makassar, berhak ke Piala AFC. Namun, pada ajang antarklub Asia itu, klub peserta harus lolos lisensi dari AFC. Ini menjadi persoalan karena dari 18 klub Liga I, hanya 5 yang memenuhi syarat mendapatkan lisensi AFC. Arema FC dan Persib Bandung sudah dipastikan lolos. Tiga klub lagi, Bali United, Madura United, dan Persija Jakarta, diberi waktu hingga tiga bulan ke depan untuk melengkapi dokumen yang diperlukan agar bisa dinyatakan lolos verifikasi.

ANTARA/RISKY ANDRIANTO

TERGANJAL LISENSI: Bhayangkara FC melakukan selebrasi setelah menerima trofi sebagai juara Liga 1, seusai laga melawan Persija Jakarta, di

Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Minggu (12/11) malam. Kepastian wakil Indonesia di kejuaran antarklub Asia masih terganjal lisensi AFC karena tidak semua klub Liga 1 mendapatkannya. Wakil Ketua Umum PSSI, Joko Driyono, mengungkapkan kuota klub yang bisa berlaga di level Asia akan ditentukan dalam rapat Komite Eksekutif AFC di Bangkok, Thailand, akhir November. “Dalam rapat tersebut, AFC akan mendesain dua hal, yakni kuota dan nama klub. AFC punya tahapan, dari rapat tersebut akan diturunkan di level departemen kompetisi AFC untuk memastikan klub wakil Indonesia yang akan berlaga di Asia,” ujar Joko di Jakarta, kemarin. Joko menambahkan, berbarengan dengan rapat Exco AFC tersebut, PSSI akan melaporkan dua

hal yang bisa menjadi pertimbangan. Pertama, peringkat terakhir kompetisi profesional Indonesia alias Liga 1 dan klub-klub yang mendapatkan lisensi. “Untuk perubahan kuota, penilaian AFC itu selalu mengkaitkan dengan performa setiap negara, liga, dan ditambah dengan kinerja tim nasional. Itu garis besar persyaratan yang diukur AFC untuk menentukan kuota dari tiap-tiap negara,” lanjut Joko.

Mediasi Klub PSSI menggelar mediasi untuk mencairkan ketegangan yang terjadi antara Madura United

dan Bhayangkara FC. Pertemuan di langsungkan di Kantor PSSI, Jakarta, kemarin. Berdasarkan mediasi tersebut, dua klub sepakat tidak ingin memperpanjang masalah dan memilih bersiap menghadapi kompetisi Liga 1 yang mulai bergulir, Februari tahun depan. Perwakilan Madura United, yakni manajer klub, Haruna Soemitro, meminta maaf atas pernyataan timnya yang mengklaim adanya ketidakwajaran saat menjamu Bhayangkara FC pada laga, akhir pekan lalu. Pernyataan yang dimaksud ialah Madura United merasa ter-

intimidasi akibat pengamanan ketat yang melibatkan pihak kepolisian yang dilakukan klub Bhayangkara FC hingga timnya harus menyerah dengan skor 1-3. “Saya sudah memberikan klarifikasi dan itulah dinamika kompetisi. Selamat kepada Bhayangkara FC karena sudah menjadi juara,” ujar Haruna. Manajer Bayangkara FC, Sumardji, mengaku akan melupakan apa yang telah terjadi. Bahkan, timnya sudah siap menatap liga musim depan. “Yang kami pikirkan saat ini ialah membenahi tim,” pungkasnya. (R-1)

27

Kemenangan Perdana Jadi Incaran KESIAPAN membentuk tim yang kompetitif menghadapi gelaran Asian Games 2018 dilakukan Persatuan Sepak Bola Indonesia dengan menyiapkan laga uji coba. Timnas U-23 bakal menghadapi ujian pertama saat jumpa timnas Suriah U-23 pada Kamis (16/11) mendatang. Pada uji coba yang rencananya bergulir di Stadion Wibawa Mukti Cikarang, Bekasi, tim ‘Garuda Muda’ mengincar kemenangan. Hal itu diungkapkan asisten pelatih ‘Garuda Muda’ Bima Sakti melalui pesan singkatnya kepada Media Indonesia, kemarin. “Kami targetkan menang, tidak hanya di pertandingan timnas U-23, tetapi juga timnas senior yang akan menghadapi Suriah U-23 pada Sabtu (18/11) dan timnas Guyana (25/11). Tapi yang paling penting pemain bisa menjalankan apa yang diinstruksikan pelatih Luis Milla karena ini menjadi bahan pertimbangan pemilihan pemain ke Asian Games,” ujar Bima, mantan kapten timnas Indonesia yang sempat berkiprah di klub Helsingborg, Swedia. Sebanyak 26 pemain U-23 pun sudah dipersiapkan untuk menghadapi timnas Suriah. Mereka telah berkumpul untuk latihan perdana di Cikarang pada hari ini. Sebelumnya, pekan lalu PSSI telah merilis 33 nama yang dipanggil Luis Milla untuk mengikuti tiga ajang uji coba tersebut. Dari daftar 33 namaitu, mayoritas ialah pemain berusia muda dan hanya tujuh pemain senior yang dipanggil. Dari daftar pemain muda terdapat tiga pemain timnas U-19 yang bergabung, yaitu Muhammad Luthfi Kamal Baharsyah, Muhammad Rafli Mursalim, dan Egy Maulana Vikri. “Objektif dan prioritas saya pada laga uji coba ini ialah mengumpulkan para pemain yang nantinya kita siapkan untuk tim U-23 yang akan tampil di Asian Games 2018,” ujar Luis Milla, pelatih asal Spanyol. Sementara itu, Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) tengah mempersiapkan stadion yang akan menjadi lokasi digelarnya laga uji coba tersebut. Menurut Sekretaris Jenderal PSSI Ratu Tisha, pihaknya tengah berkoordinasi dengan pihak Stadion Wibawa Mukti agar gelaran uji coba internasional berjalan lancar. “Saat ini, tim terus berkoordinasi dengan pihak stadion dan pihak kepolisian yang sudah mengeluarkan surat rekomendasi agar pertandingan dipastikan berjalan dengan lancar,” jelas Tisha. (Rul/R-1)


SEPAK BOLA

SELASA, 14 NOVEMBER 2017

CUSTOMER SERVICE:

(021) 5821303

PEMASANGAN IKLAN:

(021) 5812113 / 5801480

HALAMAN 28

Swiss dan Kroasia Melangkah ke Rusia

AP/JEAN-CHRISTOPHE BOTT

REBUT TIKET KE RUSIA 2018: Pemain timnas Swiss merayakan keberhasilan lolos ke putaran final Piala Dunia Rusia 2018 setelah berbagi skor 0-0 dengan Irlandia Utara pada leg kedua play-off zona Eropa di Stadion St Jakob Park, Basel,

Swiss, kemarin. Swiss melenggang dengan keunggulan agregat 1-0.

NURUL FADILLAH

fadillah@mediaindonesia.com

S

WISS dan Kroasia menjadi wakil zona Eropa ke-11 dan 12 yang memastikan diri lolos ke putaran final Piala Dunia 2018 Rusia. Di babak playoff, kedua negara mampu melewati hadangan lawan masing-masing. Di leg kedua yang berlangsung kemarin dini hari, Swiss bermain imbang tanpa gol saat menghadapi Irlandia Utara di Stadion Jakob-Park, Basel. Hasil itu membawa Swiss melangkah ke Rusia tahun depan dengan kemenangan agregat 1-0. Hasil imbang tanpa gol juga diraih Kroasia saat menjadi tamu Yunani. Seperti Swiss, hasil imbang itu sudah

Dua wakil terakhir zona Eropa akan ditentukan dini hari tadi dan dini hari nanti. Laga play-off antarzona masih menyediakan dua tiket ke putaran final. cukup mengantar Kroasia ke Rusia karena di leg pertama menang dengan skor 4-1. Dari zona Eropa, masih tersedia dua tiket ke putaran final. Satu tiket diperebutkan Italia yang menjamu Swedia di leg kedua ini dini hari tadi. Satu tiket lain diperebutkan Denmark dan Republik Irlandia yang akan memainkan laga leg kedua dini hari nanti. Bagi Swiss, lolos ke Rusia tahun depan menjadi kali keempat secara beruntun tampil di putaran final Piala Dunia. Secara keseluruhan Swiss telah 11 kali tampil di Piala Dunia.

Juru taktik La Nati, julukan timnas Swiss, Vladimir Petkovic mengaku sangat puas dengan pencapaian timnya kali ini. Walau timnya hanya bermain imbang tanpa gol, Petkovic memberikan pujian bagi para pemainya. “Kami ingin pergi sejauh mungkin di putaran final dengan menghadapi pertandingan demi pertandingan, lawan demi lawan,” ujar Petkovic. Sementara itu, Kroasia juga lolos ke Piala Dunia Rusia 2018 dan jadi yang kelima kali tampil di putaran final pesta sepak bola sejagat itu. Prestasi terbaik Kroasia ialah menduduki peringkat tiga di Piala Dunia

1998 Prancis. Kapten timnas Kroasia Luka Modric mengaku sangat senang bisa tampil di Piala Dunia. Menurutnya, semua berkat peran besar pelatih Zlatko Dalic yang memimpin mereka selama babak kualifikasi. “Pelatih telah melakukan pekerjaan yang fenomenal. Saya ingin mengucapkan terima kasih kepadanya karena berkat dia kami telah melakukan pekerjaan dengan baik. Kroasia di atas segalanya dan yang terpenting kami bisa lolos ke Piala Dunia,” jelas pemain yang kini membela Real Madrid itu.

Penentuan di Dublin Hasil imbang tanpa gol di pertandingan pertama menjadi modal Republik Irlandia saat menjamu Denmark di leg kedua play-off zona Eropa. Kemenangan 1-0 dalam laga di Stadion Aviva, Dublin, cukup untuk mengantar Irlandia ke putaran final Piala Dunia pertama kalinya sejak 2002. Dengan menjadi tuan rumah, Republik Irlandia diperkirakan bermain lebih menyerang. Seusai laga leg pertama, pelatih Martin O’Neill menegaskan tim besutannya harus bisa mencetak dua gol di kandang

jika ingin mengamankan tiket ke putaran final. O’Neill memang pantas mewaspadai Denmark walau menjadi tamu di Dublin. Tim yang dibesut Age Hareide tersebut memiliki kualitas untuk bisa mencetak gol di kandang lawan. Dengan kegagalan mencetak gol di kandang, Denmark dipastikan akan bermain terbuka di Dublin. Menurut gelandang Denmark Christian Eriksen, menjadi hal penting bagi timnya untuk bisa mencetak gol lebih dulu karena itu akan menambah beban Irlandia. “Ini merupakan laga yang sangat penting. Kami yakin akan meraih hasil bagus di Dublin,” ujar pemain Tottenham Hotspur tersebut. (AFP/ AP/Goal.com/R-2)

Southgate masih akan Rotasi Ban Kapten

AFP/BEN STANSALL

PEMANASAN: Kiper timnas Inggris Joe Hart (kedua dari kiri) melakukan pemanasan saat latihan yang dilangsungkan di Enfield, Inggris, kemarin. Inggris melakoni laga uji coba menjamu Brasil, hari ini.

SEUSAI menghadapi Jerman akhir pekan lalu, Inggris akan kembali melakoni laga uji coba bergengsi. Kali ini, the Three Lions akan menjamu Brasil di Stadoin Wembley, dini hari nanti. Itu akan menjadi pertemuan ke-26 dua negara raksasa sepak bola tersebut. Brasil saat ini masih unggul dengan meraih 11 kemenangan, 10 kali kalah, dan 4 kali seri. Pertemuan terakhir kedua negara terjadi pada 2013 dan berkesudahan 2-2. Laga melawan Brasil kembali akan digunakan pelatih Inggris Gareth Southgate untuk mencari sosok terbaik yang akan memegang ban

kapten timnas Inggris. Sejak menjadi pelatih timnas Inggris, Southgate telah memercayakan ban kapten kepada enam pemain, yaitu Wayne Rooney, Jordan Henderson, Joe Hart, Gary Cahill, Harry Kane, serta Eric Dier yang menjadi kapten saat melawan Jerman akhir pekan lalu. “Saya akan memikirkan siapa yang akan menjadi kapten saat melawan Brasil. Saya ingin melihat sebanyak mungkin pemain yang memiliki kemampuan memimpin dan bertanggung jawab,” ungkap Southgate. Laga uji coba bergengsi lainnya akan terjadi di Rhein Energie

Stadium, Koln, saat tuan rumah Jerman menjamu Prancis. Pelatih Jerman Joachim Loew meminta para pemainnya untuk membuktikan kekuatan sebagai juara bertahan Piala Dunia. Menurut Loew, laga menghadapi Prancis yang merupakan juara Piala Dunia 1998 menjadi kesempatan para pemainnya untuk menunjukkan kemampuan terbaik. Menurutnya, Prancis akan menjadi ujian lebih berat bagi Toni Kroos dan kawan-kawan ketimbang Inggris yang dihadapi Jerman dalam uji coba akhir pekan lalu yang berakhir imbang tanpa gol.

Menurut Loew, Prancis yang ditangani Didier Deschamps memiliki permainan lebih menyerang ketimbang Inggris. “Prancis memiliki pemain yang selalu ingin menyerang. Saya menilai mereka lebih berbahaya daripada Inggris. Karena itu, kami harus tampil lebih baik,” ungkap Loew. Laga itu juga menjadi ujian berat Jerman untuk meneruskan catatan tak terkalahkan dalam 19 pertandingan terakhir. Dalam pertemuan terakhir dengan Prancis di ajang Euro 2016, Jerman menelan kekalahan 0-2 melalui gol yang diborong Antoine Griezmann. (AFP/Rul/R-2)

KISI-KISI

Berjoget Bersama Saudara

Sebut Kane sebagai Striker Terbaik

Jadi Ayah Empat Anak

BINTANG Manchester United Paul Pogba menghadiri acara penghargaan MTV European Music Awards, Minggu (12/11). Namun, di acara tersebut Pogba tidak datang sendirian. Pemain timnas Prancis itu datang dengan ditemani dua saudaranya, Florentin dan Mathias. Ketiga bersaudara tersebut tampak kompak dan rapi dengan setelan jas AFP/DANIEL LEAL-OLIVAS hitam yang dikenakan. Tampilan mereka diperlihatkan melalui akun media sosial Pogba. Tidak hanya itu, ketiganya justru asik berjoget dengan lantunan musik hip-hop.Menurut Pogba, tarian itu dilakukan tanpa rencana dan mereka melakukannya saat sedang menunggu panggilan untuk naik ke panggung. Di acara tersebut, Pogba bersama aktris Natalie Dormer mengumumkan pemenang untuk kategori lagu terbaik yang diraih penyanyi berusia 19 tahun, Shawn Mendes. (Dailymail/Beo/R-2)

LEGENDA sepak bola Inggris Geoff Hurst menyebut Harry Kane sebagai penyerang terbaik dunia saat ini. Hurst percaya Kane ialah sosok yang tepat untuk menjadi kapten timnas Inggris. “Harry Kane dengan cara bermainnya benar-benar hebat. Di belahan dunia lain, siapa pun tidak akan bisa menemukan yang sebaik dia,” kata nya. AP/DANNY LAWSON Alasan Hurst memilih Kane sebagai striker terbaik, salah satunya ialah karena pemain Tottenham Hotspur itu membuat banyak hattrick. Menurut Hurst, itu pencapaian yang tidak gampang diraih semua pemain. “Dia agresif, fantastis, dan bisa menempatkan diri di posisi yang sulit kala bermain,” imbuh dia. Hurst menilai akan menjadi kehormatan bagi Kane jika ditunjuk menjadi kapten timnas Inggris. “Saya tidak punya keraguan jika ia menjadi kapten,” kata Hurst. (Mirror/Beo/R-2)

KABAR bahagia datang dari Cristiano Ronaldo. Bintang Real Madrid itu telah dikaruniai anak keempat, Minggu (12/11). Anak paling bungsu yang dilahirkan Georgina Rodriguez itu juga memakai nama yang telah disiapkan sebelumnya oleh Ronaldo, yakni Alana Martina. Kelahiran Martina diinformasikan Ronaldo melalui media sosial. “MarINSTAGRAM RONALDO tina baru saja lahir. Georgina dan Martina dalam keadaan sehat. Kami bahagia,” kata kapten Portugal itu. Awalnya, prediksi kelahiran Martina ialah pada akhir bulan ini. Namun, ternyata Martina sudah siap menjadi bagian keluarga Ronaldo sepekan lebih cepat. Martina kini menjadi adik dari tiga kakaknya, yaitu Cristiano Jr serta kembar Eva dan Mateo yang lahir Juni lalu. Berbeda dengan Martina, Cristiano dan dua adiknya lahir dari ibu pengganti. (Dailymail/Beo/R-2)


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.