Media indonesia 17 10 2017 17102017041940

Page 1

@mediaindonesia

SELASA, 17 10 2017

Menko Polhukam: Jangan Sampai Asia Tenggara Jadi Basis IS http://bit.ly/2ykLAUf

NO. 13265 / TAHUN KE-48 28 HALAMAN

@mediaindonesia

Rp4.000/eks

Ade Komarudin Pernah Minta Ical Peringatkan Novanto http://bit.ly/2zb6zWy

(di luar P. Jawa + ongkos kirim)

Rp89.000/bulan

(di luar P. Jawa + ongkos kirim)

@mediaindonesia

E-mail: cs@mediaindonesia.com

Kapolri Tawarkan Dua Metode Kerja Densus Tipikor http://bit.ly/2ysjEgY

www.mediaindonesia.com Hotline:

0811 123 7979 Customer Service:

(021) 5821303 Pemasangan Iklan:

J U J U R

(021) 5812113 & 5801480

B E R S U A R A

Jakarta Butuh Pemimpin Tegas

Harian Umum Media Indonesia

@mediaindonesia

@mediaindonesia

Media Indonesia

G U B E R N U R - WAG U B D K I

Tiba di Balai Kota Disambut dan Ditagih

B

PRESIDENTIAL PALACE/AGUS SUPARTO

BERBINCANG SEUSAI PELANTIKAN: Presiden Joko Widodo didampingi Ibu Negara Iriana Joko Widodo dan Wapres Jusuf Kalla berbincang dengan Gubernur DKI Jakarta periode 2017-

2022 Anies Baswedan beserta istri, Fery Farhati Ganis (kiri), dan Wagub Sandiaga Uno beserta istri, Nur Asia Uno (tengah), seusai pelantikan di Istana Negara, Jakarta, kemarin.

Anies menegaskan dirinya adalah gubernur bagi seluruh warga Jakarta. Dia pun komit dengan janji kampanye. YANURISA ANANTA

yanurisa@mediaindonesia.com

D

I depan ribuan orang yang hadir di pelataran Balai Kota kemarin, untuk kali pertama Gubernur DKI Jakarta Anies Rasyid Baswedan menyampaikan pidato politiknya. Anies mengajak warga Ibu Kota kembali bersatu setelah terpecah belah ketika pilkada lalu. Ikatan kebatinan yang terkoyak, kata Anies, harus kembali dirajut seraya mengumpulkan energi untuk membangun Jakarta. “Kami mengajak seluruh elemen kepemimpinan di Jakarta, mari kita hibahkan hidup kita

kepada warga Jakarta. Jangan menyedot warganya, tetapi hadirlah untuk kemajuan Kota Jakarta,” kata Anies dari atas panggung di depan Blok G, Balai Kota. Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Salahuddin Uno sebelumnya lebih dulu menyampaikan ucapan terima kasih kepada warga masyarakat yang telah mendukung mereka selama ini. Lalu, Sandi pun membagi-bagikan atribut seperti topi, pakaian dinas upacara, jas putih, lencana, name tag, dan sepatu kepada ibu rumah tangga, pengusaha kecil, aktivis lingkungan, produsen sepatu, warga korban penggusuran, dan penyandang disabilitas. Sebelumnya, di Istana Merdeka

Jakarta, seusai dilantik Presiden Joko Widodo sebagai orang nomor satu di Jakarta periode 2017-2022, Anies menegaskan kesiapan dirinya bekerja melayani warga masyarakat. “Kini, saatnya kami menunaikan janji. Gubernur Jakarta adalah gubernur untuk semua. Setelah menjadi gubernur, kami mengemban amanat konstitusional dan moral bagi segenap warga Jakarta. Kami ingin Jakarta yang berkeadilan. Kami ingin Jakarta milik semua,” ujar Anies. Anies menambahkan, dalam waktu dekat Jokowi mengundang dia dan Sandi ke istana. “Presiden mengundang untuk bertemu.” Mendagri Tjahjo Kumolo berharap Anies-Sandi tegas melaksanakan janji saat kampanye lalu. Tjahjo juga meminta Anies-Sandi menjalin komunikasi yang baik dengan DPRD dan seluruh elemen masyarakat. “Lakukan perubahan

buat masyarakat Jakarta. Setiap keputusan pembangunan itu untuk menjaga stabilitas.” Ketua DPD Oesman Sapta Odang menambahkan, pemimpin Jakarta memiliki tantangan sangat kompleks. “Ketika Anies-Sandi berani melangkah, mereka harus bersikap tegas. Kalau tidak, mereka abis. Buktikan saja janji kampanye kepada rakyat.” Akan tetapi, bagi pengamat kebijakan publik Adrinof Chaniago, janji Anies-Sandi ketika kampanye terbuka untuk dikaji ulang karena tidak mungkin mengakomodasi kepentingan seluruh warga Jakarta. “Kalau ada yang direvisi, lakukan, jangan takut. Kalau ada yang bisa dipertahankan, laksanakan selama masuk akal. Isu perumahan di perkotaan adalah bagaimana mewujudkan rumah susun sebanyak-banyaknya. Jika mau efisien, warga harus tinggal di

hunian vertikal,” ungkap Adrinof dalam diskusi di Metro TV, tadi malam. Sementara itu, Ketua DPP Partai Gerindra Nizar Zahro mengakui apakah janji Anies-Sandi soal perumahan kelak berupa hunian vertikal atau rumah tapak ialah persoalan lain. “Hal yang lebih penting ialah Anies-Sandi komit melaksanakan 23 janji mereka. Publik Jakarta diminta bersabar,” kata Nizar. Dalam menanggapi janji AniesSandi di sektor perumahan, anggota DPRD DKI dari Fraksi Partai NasDem Bestari Barus menyatakan program uang muka 0% ialah cita-cita yang baik. “Kalau ada anggarannya, kita bedah. Jika didapat dari CSR perusahaan swasta, itu prestasi. Kami tunggu program itu tahun depan.” (Nur/ Nic/Beo/Mal/Sru/X-3) Berita Terkait... | Hlm 3 & 11

Tidak ada kata lain, demi kemajuan Jakarta, AniesSandi harus mampu tampil dan berlaku sebagai pemimpin yang kuat.”

Nama Calon Pendamping Khofifah Beredar

9 Fraksi Setujui Perppu Dibahas Lebih Lanjut

Emil Fokus Dongkrak Popularitas Suara

Salah satu tugas Tim Sembilan yang dibentuk kiai sepuh asal Jatim mencari calon pendamping Khofifah Indar Parawansa dalam Pilgub Jatim 2018.

Perppu tersebut akan dibahas lebih lanjut dengan sejumlah pakar, akademisi, dan ormas.

Bakal calon Gubernur Jawa Barat (Jabar) 2018, Ridwan Kamil, mengaku tengah fokus meningkatkan elektabilitasnya untuk Pilkada Jabar 2018.

Editorial | Hlm 2

Selekta | Hlm 2

Politik | Hlm 4

Regional | Hlm 12

UTUH belasan menit bagi Anies Baswedan dan Sandiaga Uno menembus kerumunan warga dari gerbang menuju pendopo Balai Kota DKI Jakarta, kemarin. Dengan masih mengenakan seragam pelantikan berwarna putih, Anies-Sandi berjalan sembari menyalami para pendukung mereka. Inilah langkah perdana mereka ke Balai Kota. Bukan lagi sebagai akademisi ataupun pengusaha, melainkan sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta periode 2017-2022. Sedianya, Anies-Sandi direncanakan disambut dengan prosesi palang pintu. Namun, karena ramainya relawan yang hadir, ditambah pula antusiasme mereka mengerubungi kedua pemimpin anyar tersebut, prosesi palang pintu urung digelar. “Semoga ada keadilan, supaya rakyat bisa hidup layak,” ujar Sri, 60, penuh harap. Sri merupakan salah satu pendukung Anies-Sandi yang menyempatkan datang ke Balai Kota dari rumahnya di Pulo Gadung, Jakarta Timur. Sejak siang hari, bahkan sebelum pelantikan di Istana Negara dimulai, sejumlah relawan Anies-Sandi sudah memadati halaman Balai Kota. Sebagian besar dari mereka menggunakan seragam bernuansa putih. Ada yang berlabel ‘Relawan Anies-Sandi’, ada pula yang berseragam ormas seperti Forum Betawi Rempug (FBR), Forum Komunikasi Anak Betawi (Forkabi), Relawan Jaringan Merah Putih, Kebangkitan Jawara dan Pengacara (Bang Japar), dan lain-lain. Dalam acara penyambutan itu digelar pula pesta rakyat dengan sajian berbagai menu makanan secara gratis. Beragam aksi hiburan ditampilkan, dari joget Maumere sampai lantunan lagu Cinta Satu Malam. Anies-Sandi kemudian mengikuti serah terima jabatan di Balai Agung, DKI Jakarta. Sertijab itu dilakukan Sekretaris Daerah DKI Jakarta Saefullah yang sebelumnya sempat menjadi Pelaksana Harian Gubernur DKI Jakarta selama 40 jam. Di depan para pendukung, Anies-Sandiaga meminta warga Jakarta bergandengan demi memajukan Kota Jakarta. Anies menjanjikan keadilan bagi warganya dan juga menjamin tidak ada yang terpinggirkan. Pada kesempatan itu, Sandiaga menanggalkan sejumlah atribut yang ia gunakan dalam pelantikan, seperti topi, seragam pelantikan, lencana, name tag, dasi, dan sepatu. Atributatribut itu ia persembahkan kepada ibu rumah tangga pengusaha UMKM, aktivis lingkungan, pengusaha produsen sepatu, warga korban penggusuran sekaligus aktivis pendidikan, serta penyandang disabilitas. (Nicky Aulia Widadio/ Yanurisa Ananta/X-5)

“Apabila ada rekanan mengaku adik, kakak, dan saudara saya yang bekerja di Mabes TNI, langsung blacklist saja perusahaan itu.” Gatot Nurmantyo Panglima TNI

Keamanan | Hlm 7 SENO

25 Parpol Mendaftar ke KPU

Sebanyak 11 parpol baru mendaftar ke KPU pada hari terakhir hingga tengah malam. Namun, KPU membantah hal itu karena terkendala masalah sistem informasi parpol.

TIPIKOR

SELA

Aparat Bersatulah Memberantas Korupsi

Turunan Kolesterol Obati Kanker

MENTERI Hukum dan Hak Asasi Manusia Yasonna Hamonangan Laoly mengungkapkan korupsi sudah bersifat masif sehingga semua lembaga penegak hukum harus bersatu memberantas korupsi dan saling terkoordinasi. “Sama kayak teroris, korupsi ini udah keterlaluan benar. Mari ini kita integrasikan, jangan nanti ada persaingan, tetapi justru menjadi suatu program yang terintegrasi,” terang Yasonna seusai rapat gabungan antara Komisi III, Polri, KPK, Kejaksaan Agung, dan Kementerian Hukum dan HAM, di Gedung DPR RI, Jakarta, kemarin. Seiring dengan rencana Polri membentuk densus

tipikor, Jaksa Agung M Prasetyo mengatakan pihaknya mengkhawatirkan penilaian bahwa mereka saingan KPK jika bergabung dengan lembaga tersebut. Terlebih, kata dia, hingga saat ini memang belum ada dasar hukum penyatuan Polri dan kejaksaan dalam sebuah lembaga untuk pemberantasan korupsi. “Satgasus P3PTK (Satuan Tugas Khusus Penanganan dan Penyelesaian Perkara Tindak Pidana Korupsi) yang kami dirikan pada 2015 siap menampung hasil kerja dari densus tipikor,” katanya. Di sisi lain, Wakil Ketua Komisi III DPR Desmond J Mahesa meminta adanya tindak

nyata dari KPK dalam menghilangkan budaya korupsi di kementerian dan lembaga dan juga DPR karena selama 15 tahun keberadaan institusi itu, budaya korupsi masih terjadi. “Saya minta gambaran bagaimana agar DPR ini tidak korup lagi? Apa yang dilakukan KPK?” kata Desmond dalam rapat gabungan.

Ketua KPK Agus Rahardjo menjelaskan dirinya pernah menyampaikan di Komisi III DPR planning dan e-budgeting, keduanya diyakini ampuh untuk menghilangkan praktikpraktik korupsi di DPR. Terkait dengan rencana pembentukan densus tipikor, Kapolri Jenderal Tito Karnavian menawarkan dua hal.

Pertama, densus tersebut satu atap dengan kejaksaan. Kedua, kejaksaan dan Polri tidak satu atap dalam densus tipikor, tetapi mirip dengan Densus 88 Antiteror, yakni kejaksaan menyiapkan tim khusus yang nantinya akan bermitra. (Nov/ Dro/X-4) Jembatan Surga... | Hlm 4

STUDI terkini Universitas Illinois, Chicago, Amerika Serikat, menunjukkan produk sampingan dari metabolisme kolesterol dapat menyamar dalam sel imun sehingga memudahkan penyebaran ketimbang menghentikan kanker. Produk sampingan kolesterol ialah molekul yang disebut 27HC. Biasanya sistem kekebalan tubuh manusia memiliki kemampuan menyerang kanker. Namun, 27HC membajak sistem kekebalan tubuh dan menipu dengan anggapan kanker yang diderita tidak menyebar. Uji coba dilakukan terhadap tikus yang diberi tumor kanker payudara dengan diet

Politik | Hlm 5

SENO

tinggi kolesterol, lalu tumor pun tumbuh dan menyebar. Sekelompok tikus lain diberikan obat penurun kolesterol (statin) dengan penyebaran kanker yang kurang. Kemudian peneliti menghambat enzim yang membuat 27HC selama metabolisme kolesterol. “Dengan menghambat enzim yang membuat 27HC, kami menemukan efek supresor pada metastasis kanker payudara. Terapi obat yang menargetkan enzim itu bisa menjadi terapi efektif,” kata peneliti utama Amy Baek, seperti dikutip jurnal Nature Communications. (Xinhua/Ire/X-7)

MENGGUNAKAN KERTAS DAUR ULANG


2

SELEKTA

SELASA, 17 OKTOBER 2017

EDITORIAL

Jakarta Butuh Pemimpin Kuat KEMARIN, Gubernur dan Wakil Gubernur baru DKI Jakarta dilantik. Anie s Rasyid Baswedan dan Sandiaga Salahudin Uno di depan Presiden Joko Widodo yang melantik mereka mengikrarkan diri untuk menjadi gubernur dan wakil gubernur bagi semua warga Jakarta, baik yang telah memilih mereka maupun yang tidak. Sesungguhnya diikrarkan atau tidak, hal itu memang wajib dilaksanakan siapa pun pemimpin dan di mana pun dia memimpin. Menjadi pemimpin tak boleh setengah-setengah. Ia harus berdiri di tengah-tengah. Tidak menomorsatukan pemilihnya dan tidak pula menomorsekiankan yang bukan pemilihnya. Persoalannya ialah modal apa yang mesti dipunyai untuk bisa tetap menjalankan roda pemerintahan sekaligus melajukan pembangunan di tengah perbedaan-perbedaan pandangan yang nyata ada. Apalagi fakta di Jakarta menunjukkan bahwa polarisasi di tingkat masyarakat sempat menghebat saat pilkada tempo hari. Hanya satu jawabannya, Jakarta butuh pemimpin yang kuat. Bukan kuat hanya dalam arti tegas, berani, dan keras, melainkan juga kuat memegang komitmen dan teguh menjaga integritas. Amanat besar telah digantungkan di pundak mereka. Tentu, amanat itu akan mudah jatuh bila yang memegangnya ialah pemimpin yang lemah. Sejarah mencatat pemimpin-pemimpin kuatlah yang mampu memajukan Ibu Kota. Dari zaman Ali Sadikin hingga terakhir Basuki Tjahaja Purnama, yang kemudian diteruskan Djarot Saiful Hidayat, membuktikan bahwa Jakarta tak layak dipimpin pemimpin yang lemah. Jakarta dengan segala kompleksitas masalahnya terlalu congkak untuk merekamereka yang bermental lunglai. Publik mengharapkan Jakarta tak hanya bertumbuh, tapi juga terus berkiprah sebagai kota yang beradab. Kota yang tidak saja modern, tapi juga nyaman untuk dihuni. Semua harapan itu hanya akan terwujud dari pemimpin yang memiliki komitmen kuat serta visi besar terhadap kepentingan publik. Suka tidak suka, Anies dan Sandi akan meneruskan kiprah pemimpin Jakarta sebelumnya, Basuki-Djarot, yang oleh sebagian kalangan dinilai berhasil mengubah wajah Ibu Kota. Harus diakui, banyak perubahan positif yang terjadi di Jakarta dalam lima tahun terakhir meski di saat yang sama banyak pula kritik dan protes karena pemimpinnya dianggap terlalu berani dan tanpa tedeng aling-aling. Dalam kiprah mereka nanti, Anies-Sandi tentu punya rencana dan strategi yang berbeda. Cara melihat persoalan Jakarta pun sudah pasti bakal tak sama. Akan tetapi, tidak ada salahnya jika mereka mau memetik pelajaran dari kepemimpinan sebelumnya, terutama tentang keteguhan komitmen, keberanian, dan kelugasan yang didedikasikan untuk memenuhi kepentingan publik. Dalam konteks ini tampaknya kita perlu mengingat lagi pesan dari Buya Syafii Maarif yang pernah ia sampaikan sekitar lima tahun lalu. Ia bertutur, negeri ini harus mencari sosok pemimpin yang lebih kuat, nasionalis sejati, autentik, tidak berpura-pura, dan juga tidak menjadikan kekuasaan sebagai mata pencaharian. Tidak ada kata lain, demi kemajuan Jakarta, Anies-Sandi harus mampu tampil dan berlaku sebagai pemimpin yang kuat.

Silakan tanggapi melalui: www.mediaindonesia.com dan www.metrotvnews.com Simak tayangannya di: www.mediaindonesia.com/editorials

BERDAMPAK PADA PARIWISATA:

Wisatawan melakukan aktivitas wisata air di perairan Pantai Amed dengan latar belakang Gunung Agung di Karangasem, Bali, kemarin. Sejumlah pengelola wisata di kawasan tersebut mengeluhkan sepinya wisatawan yang berkunjung sejak Gunung Agung berstatus awas sehingga sebagian harus menutup tempat usaha mereka sementara dan melakukan pengurangan karyawan. ANTARA/FIKRI YUSUF

Nama Calon Pendamping Khofifah Beredar Salah satu tugas Tim Sembilan yang dibentuk kiai sepuh asal Jatim ialah mencari calon pendamping Khofifah Indar Parawansa dalam Pilgub Jatim 2018. CHRISTIAN DIOR SIMBOLON dior@mediaindonesia.com

S

EJUMLAH nama mulai digadang-gadang menjadi calon pendamping Khofifah. Selain dari Partai Golkar, sejumlah kader Partai NasDem juga dianggap potensial mendampingi Khofifah. “Semisal ada 10 nama, itu diserahkan ke Tim Sembilan yang telah dibentuk di Pondok Pesantren Tebu Ireng kemarin. Tim Sembilan memusyawarahkan itu, dan setelah itu diserahkan ke Ibu Khofifah dan baru diputuskan,” ujar Ketua Pemenangan Pemilu Jatim Partai Golkar, Ridwan Hisjam, kemarin. Tim Sembilan diketuai pengasuh Ponpes Tebuireng KH Salahuddin Wahid (Gus Solah), adik mendiang Abdurrahman Wahid, Presiden keempat RI. Salah satu tugas tim itu ialah mencari pendamping Khofifah. Meski demikian, menurut Ridwan, bukan berarti parpol pendukung Khofifah tidak berhak mengusulkan nama. “Semua partai pendukung akan mengusulkan nama. Dari Golkar, misalnya, saya dan Mayor Jenderal (Purn) Estu Hari Subagyo diusulkan Kosgoro 1957 Jatim. Infonya dari NasDem ada nama Bupati Malang Rendra Kresna dan anggota DPR Hasan Aminuddin,” beber Ridwan. Namun, ditegaskan Ridwan, belum ada nama definitif yang

diusulkan resmi oleh partai pengusung. “Itu nama-nama yang beredar di Jatim. Harapannya yang dipilih tentu kader Golkar, tapi semua diserahkan kepada cagub untuk memutuskan,” tegasnya.

“Nanti Khofifah yang akan seleksi dan menyampaikannya kepada publik Jawa Timur.” Johnny Gerald Plate Sekretaris Jenderal Partai NasDem

Sekretaris Jenderal Partai NasDem Johnny Gerald Plate mengatakan, hingga saat ini NasDem belum mengusulkan nama untuk mendampingi Khofifah. NasDem tetap pada sikap awal, yakni menyerahkan sepenuhnya pilihan pendamping kepada Khofifah. “Nanti Khofifah yang akan seleksi dan menyampaikannya kepada publik Jawa Timur. Sekarang kan lagi di Jatim untuk ketemu kiai-kiai. Kita harap hasil pertemuan bisa menghasilkan calon pasangan yang tepat. Yang tentunya kompeten dan bisa juga mengangkat elektabilitas,”

ujar dia. Sebelumnya, Sekjen Partai Golkar Idrus Marham mengatakan bakal ada tiga nama yang diserahkan kepada Khofifah untuk diseleksi. “Nanti akan ada tiga nama. Nama-nama itu juga akan dibahas Golkar bersama partai lain. Khofifah akan menjelaskan argumentasi kenapa tiga nama itu dicalonkan (sebagai cawagub),” ujarnya.

Bergerak cepat Juru bicara Tim Sembilan, KH Asep Syaifuddin Chalim, mengatakan tim yang ditunjuk Khofifah itu segera bekerja. “Tim akan segera bergerak dengan menemui sejumlah tokoh yang dianggap bisa memberikan masukan cawagub untuk Bu Khofifah,” kata Asep di Surabaya, kemarin. Pengasuh Ponpes Amanatul Ummah Pacet Mojokerto itu menjelaskan, sebagai pertimbangan sosok wakil yang akan disandingkan dengan Khofifah, yakni sosok yang harus memiliki sifat sidik, tablig, amanah, dan fatanah sehingga menjadi pasangan yang selaras bagi Khofifah. “Nama yang kita usulkan nantinya akan dimusyawarahkan Tim Sembilan, selanjutnya akan dipertimbangkan Bu Khofifah sendiri serta partai pendukung. Hal ini agar tercapai cita besar bersama.” Asep mengatakan kiai dan ulama memiliki tanggung jawab besar dalam memperjuangkan Khofifah untuk menjadi Gubernur Jawa Timur. Karena itu, dibentuk Tim Sembilan guna merumuskan hal tersebut. (FL/X-10)

Isnilon Hapilon Tewas Tertembak PEMIMPIN kelompok Negara Islam (IS) di Asia Tenggara, Isnilon Hapilon, 51, dilaporkan tewas pada Senin (16/10) saat pengepungan terakhir di Marawi, Filipina. Pihak militer menyatakan pemimpin berambut panjang itu terbunuh dalam serangan fajar bersamaan dengan Omar Khayam Maute, satu dari dua bersaudara Maute yang bersekutu dengan Hapilon. Tewasnya Hapilon menjadi pukulan simbolis bagi militansi regional karena dia telah dinyatakan sebagai emir setempat dari IS. “Ini merupakan kemenangan besar bagi kita. Tes DNA akan dilakukan terhadap dua orang tersebut,” kata Menteri Pertahanan Filipina Delfin Lorenzana. Pemerintah AS sempat menawarkan hadiah US$5 juta untuk informasi yang mengarah ke penangkapan Hapilon dan memasukkannya ke daftar teroris yang paling dicari. “Insiden Marawi sudah hampir berakhir dan kami mungkin mengumumkan penghentian permusuhan dalam beberapa hari,” kata Lorenzana. Kepala Staf Militer Filipina Jenderal Eduardo Ano menunjuk-

kan foto wajah berdarah Hapilon kepada media. Ano menjelaskan Hapilon tewas ketika pasukan darat Filipina melancarkan serangan sebelum fajar dalam baku tembak 4 jam. “Ini berarti pusat gravitasi mereka telah runtuh. Kami hanya perlu memastikan kepemimpinan mereka, pusat gravitasi turun, dan di tempat lain bahkan (pejuang) Maute-ISIS juga akan hancur,” paparnya. Presiden Filipina Rodrigo Duterte dan analis keamanan menyebut Hapilon merupakan tokoh kunci dalam upaya membangun kekhalifahan Asia Tenggara setelah kalah di Irak dan Suriah. Militer masih mengejar puluhan pejuang di zona pertempuran, termasuk orang Indonesia dan Malaysia, setelah menyelamatkan 20 sandera pada akhir pekan lalu. Hingga saat ini masih ada 22 sandera yang tersisa. Kelompok IS dan aliansinya menduduki sebagian wilayah Marawi pada 23 Mei lalu. Sejak itu, lebih dari 1.000 orang telah terbunuh dan 400.000 warga mengungsi. (AFP/Ire/X-5) Terbunuhnya Pentolan IS... | Hlm 7

Narkoba Banyak Masuk via Laut Sumatra

MI/ARYA MANGGALA

BARANG BUKTI GANJA: Petugas menata barang bukti ganja seberat 386.273 gram saat rilis di RS Polri Kramat Jati, Jakarta, kemarin. Selain mengamankan barang bukti, polisi menangkap empat penyelundup ganja yang menggunakan truk tronton di Tol MerakJakarta. Salah satunya ditembak hingga tewas karena melawan saat hendak ditangkap.

JALUR perairan Sumatra menjadi pintu masuk utama penyelundupan narkoba. Saat ini, sindikat Tiongkok-Malaysia-Aceh yang melintas di jalur itu mendominasi peredaran narkoba di Indonesia. Hal itu disampaikan Direktur Tindak Pidana Narkoba Bareskrim Polri Brigadir Jenderal Eko Daniyanto saat mengungkap kasus penyelundupan 38 kilogram sabu sindikat Aceh-Malaysia di kantornya, Jl MT Haryono, Cawang, Jakarta Timur, kemarin. “Sekarang yang kami analisis terbanyak produk dari Penang Malaysia, Kamboja, Myanmar, dan Tiongkok yang masuk ke Malaysia. Kemudian diambil melalui garis pantai Sumatra itu Aceh.

Inilah sekarang yang bermain sindikat Aceh,” tambah Eko Menurut Eko, misalnya dalam sindikat yang baru digagalkan pihaknya bersama Ditjen Bea dan Cukai, empat tersangka ternyata sudah enam kali menyelundupkan barang haram itu. Indonesia, kata Eko, dibombardir sindikat itu melalui jalur tersebut. Karena itu, pihaknya akan mempertanyakan ke kepolisian Malaysia mengapa narkoba begitu mudahnya masuk melalui Malaysia ke Indonesia. Apalagi, salah satu tersangka, BD, 60, nakhoda kapal yang mengangkut sabu itu, tidak memiliki paspor. “Nanti kami melaksanakan koordinasi dengan JSJN (Jabatan

Siasatan Jenayah Narkotik) Malaysia pada November di Lombok, NTB. Akan kami tanyakan itu kenapa mudah sekali narkoba masuk melalui Malaysia,” tukas Eko. Sementara itu, Direktorat Narkoba Polda Metro Jaya menembak mati YLS, pelaku penyelundupan 386 kilogram ganja sindikat Aceh. Hal itu dilakukan lantaran ia melawan saat diminta menunjukkan jaringannya atas tangkapan narkoba di Tol Merak arah Jakarta pada Jumat (13/10). Polisi pun menetapkan tiga tersangka lain, yaitu S, 45, SR, 41, dan GS, 52. Sebelum menemukan truk pembawa 347,761 kg ganja yang dikendarai S alias Agam di Tol

Merak arah Jakarta, polisi terlebih dahulu menangkap tersangka SR dan GS dalam mobil Calya putih di tol tersebut. Di dalam mobil itu ditemukan dua karung plastik ganja kering seberat 38,512 kg. Total ada sebanyak 386.273 gram ganja yang disita polisi dalam kasus tersebut. Sebagai sopir truk pengangkut 386 kg ganja, S dijanjikan upah Rp80 juta. Menurut Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Argo Yuwono, kasus itu merupakan jaringan Aceh-Jakarta. “Ganja dibawa dari Aceh ke Jakarta dan disimpan di dalam bak truk yang sudah dimodifikasi,” kata Argo. (Mal/X-7)


GUBERNUR BARU JAKARTA

SELASA, 17 OKTOBER 2017

3

MI/SUSANTO

DISAMBUT PENDUKUNG: Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Sandiaga Uno disambut para pendukung setibanya di Balai Kota DKI Jakarta, Jl Medan Merdeka Selatan, kemarin. Anies Baswedan dan Sandiaga Uno resmi dilantik Presiden Joko Widodo di Istana Negara sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta periode 2017-2022.

Djarot Piknik, Anies Sertijab dengan Saefullah Djarot berdalih tidak ada kewajiban konstitusi baginya untuk hadir dalam pelantikan dan serah terima jabatan kepala daerah yang baru DKI Jakarta. JOHN LEWAR

john.lewar@mediaindonesia.com

J

IKA ingin diadu, senyum mantan Gubernur DKI Jakarta Djarot Saeful Hidayat sepanjang hari kemarin tak kalah semringahnya ketimbang senyum Anies Rasyid Baswedan-Sandiaga Salahuddin Uno, kepala daerah baru DKI Jakarta. Bersama istri dan anaknya, Djarot tengah menikmati liburannya di Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur. “Sebetulnya saya sudah lama banget ingin melihat komodo. Saya ke sini ber-

sama dengan keluarga, sama anak dan istri. Rencananya, jelas saya mau lihat komodo,” tutur Djarot disertai canda tawa dengan wartawan. “Loh kok tidak hadir di acara pelantikan dan serah terima jabatan gubernur?” tanya wartawan. “Tidak ada undangan. Jadi tidak elok ya kalau hadir. Sebetulnya proses ini berjalan mulus karena nanti akan di-handle sekda sebagai pelaksana harian,” ucap Djarot dengan santai. Ia mengaku tugasnya telah selesai menjadi Gubernur DKI Jakarta pada Minggu (15/10).

Sejak hari itu, tugasnya telah dilimpahkan ke Sekretaris Daerah DKI Saefullah sebagai Pelaksana Harian Gubernur DKI Jakarta. “Jadi saya ini sudah selesai bertugas sejak hari Minggu, dan sekarang Plh gubernurnya Pak Saefullah. Jadi memang tidak ada kewajiban dari saya dalam konstitusi untuk hadir di dalam pelantikan maupun sertijab,” kata Djarot yang langsung mengubah nada suaranya menjadi pelan. Mimik wajahnya pun berubah menjadi serius. Pelaksana Harian Gubernur DKI Jakarta Saefullah mengaku sudah meminta Djarot untuk hadir dalam seremoni serah terima memori jabatan kepada Gubernur dan Wakil Gubernur baru DKI, Anies dan Sandiaga, di Balai Kota DKI Jakarta. “Saya sudah minta Pak Djarot untuk bisa hadir. Kalau saya kan hanya pelaksana hariharian. Pak Djarot terakhir bilang ‘insya

Allah hadir’. Mudah-mudahanlah,” ujar Saefullah. Ia mengatakan Djarot masih memiliki wewenang dalam serah terima jabatan itu. Menurutnya, serah terima jabatan tersebut lebih baik dilakukan mantan gubernur kepada gubernur yang baru.

Langsung kerja Di Balai Kota DKI Jakarta, Gubernur DKI Jakarta Anies Rasyid Baswedan mengungkapkan dia dan wakilnya, Sandiaga Uno, sudah tidak sabar lagi bekerja untuk Jakarta. “Dan kami berdua sudah tidak sabar lagi, langsung ingin bekerja. Kita sudah bersiapsiap selama enam bulan dan insya Allah kita akan langsung kerja,” jelas Anies seusai serah terima jabatan dengan Saefullah. Ia berjanji Jakarta bakal lebih baik di bawah kepemimpinannya.

“Dari gelora di ruangan ini, insya Allah Jakarta akan menjadi lebih baik,” tegasnya. Perihal ketidakhadiran Djarot dalam seremoni tersebut, Anies menyerahkan ke masyarakat untuk menilainya. “Saya enggak ada pendapat. Saya rasa masyarakat Indonesia sudah bisa menilai dengan dewasa,” kata Anies. Ia mengatakan, pada intinya ia ingin demokrasi di Ibu Kota berjalan dengan baik. Secara khusus, Anies mengucapkan terima kasihnya kepada mantan Wali Kota Blitar tersebut selama menjadi wakil gubernur hingga beberapa bulan memegang amanah sebagai gubernur. Anies mendoakan agar pengabdian Djarot dicatat sebagai amal baik. “Mudah-mudahan pengabdian beliau dicatat sebagai amal saleh,” ucap Anies. (Ssr/ MTVN/J-1)

Anies-Sandi Dapat Rp3,8 M per Bulan buat Operasional SEBAGAI Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta, Anies Rasyid Baswedan dan Sandiaga Salahuddin Uno akan menerima sejumlah fasilitas. Salah satunya uang operasional sebesar 0,13% dari total pendapatan asli daerah (PAD) DKI Jakarta 2017 sebesar Rp35,23 triliun. Jumlah tersebut setara dengan besaran yang diterima gubernur dan wakil gubernur di era kepemimpinan sebelumnya. Kepala Biro Kepala Daerah dan Kerja Sama Luar Negeri DKI Muhammad Mawardi menuturkan Rp45,7 miliar per tahun sudah disiapkan untuk Anies-Sandi. Artinya, dalam sebulan mereka terima sekitar Rp3,8 miliar sebagai uang operasional. “Pembagiannya ditentukan gubernur dan wakil gubernur sendiri,” ujarnya, kemarin. Aturan mengenai biaya penunjang operasional itu tercantum dalam Peraturan Pemerintah Nomor 109 Tahun 2000 tentang Kedudukan Keuangan Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah. Di situ dijelaskan bahwa kepala daerah dan wakilnya berhak menerima uang operasional maksimal 0,15% dari pendapatan asli daerah. Biaya operasional tersebut, sambungnya, bisa digunakan untuk biaya koordinasi, penanggulangan kerawanan sosial masyarakat, pengamanan, dan kegiatan khusus lainnya guna mendukung pelaksanaan tugas kepala daerah dan wakil kepala daerah. Selain itu, Gubernur DKI Jakarta juga berhak mendapat gaji sebesar Rp3 juta per bulan dan wakilnya sebesar Rp2,4 juta per bulan. Besaran gaji tersebut ditentukan berdasarkan aturan dari Kementerian Keuangan. Mereka juga berhak menerima tunjangan jabatan gubernur sebesar Rp5,4 juta per bulan dan tunjangan jabatan wakil gubernur sebesar Rp4,32 juta per bulan. “Besaran gaji itu juga sama dengan di era Pak Jokowi-Ahok saat jadi kepala daerah DKI Jakarta,” tutur Mawardi. Fasilitas lain yang juga diterima AniesSandi ialah mobil dinas dan rumah dinas. Pemerintah Provinsi DKI Jakarta tengah mengusulkan penggantian kendaraan un-

”Gubernur DKI Jakarta berhak mendapat gaji Rp3 juta per bulan, wakilnya Rp2,4 juta. Besaran gaji itu juga sama dengan era Pak Jokowi-Ahok saat jadi kepala daerah DKI Jakarta.” Muhammad Mawardi

Kabiro Kepala Daerah dan Kerja Sama Luar Negeri DKI

tuk gubernur dan wakil gubernur. Kendaraaan bermerek Land Cruiser rencananya disiapkan buat mereka. Mawardi belum mengetahui nilai uang yang akan dikeluarkan Pemprov DKI untuk penggantian kendaraan itu. Penggantian kendaraan dinas dilakukan lantaran mobil dinas yang sebelumnya digunakan Djarot Saiful Hidayat telah berusia empat tahun. “Sudah empat tahun usianya, itu pengadaan tahun 2013,” papar Mawardi. Untuk sementara, sambil menunggu mobil dinas yang baru, Anies akan menggunakan mobil dinas bermerek Land Cruiser yang sebelumnya digunakan Basuki Tjahaja Purnama. Menurut rencana, mobil tersebut akan menggunakan pelat nomor B 1 DKI. Untuk Sandi selaku wakil gubernur telah disiapkan mobil bermerek Lexus yang sebelumnya digunakan Djarot. Mobil itu rencananya menggunakan pelat nomor B 3 DKI sebab ada permintaan agar pelat nomor B 2 DKI digunakan Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetio Edi Marsudi. “Kita sedang usulkan pengadaannya. Mudah-mudahan dalam waktu dekat sudah ada kendaraan baru,” jelas Mawardi. (Nic/Ssr/J-1)

ANTARA/GALIH PRADIPTA

NOBAR PELANTIKAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR: Lurah Menteng Dalam Rachmat Mulyadi menyaksikan pelantikan Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Sandiaga Uno menggunakan teknologi virtual reality (VR) di Kelurahan Menteng Dalam, Jakarta Pusat, kemarin. Seluruh kelurahan di DKI Jakarta menggelar acara menonton bareng pelantikan Anies Baswedan dan Sandiaga Uno menjadi gubernur dan wakil gubernur, dengan 12 kelurahan menyediakan teknologi virtual reality.

Bersama Kota Mitra Membangun Jakarta SEJUTA harapan disampaikan para kepala daerah mitra Jakarta kepada kepala daerah baru DKI Jakarta, Anies Rasyid BaswedanSandiaga Salahuddin Uno. Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah, misalnya, berharap agar kerja sama dengan Pemprov DKI Jakarta dalam penanganan masalah kemacetan, banjir, dan pengangguran yang selama ini sudah berjalan dapat semakin efektif dan ditingkatkan di bawah kepemimpinan Anies-Sandi. Ia menuturkan selama ini Pemerintah Kota Tangerang bersama Pemprov DKI Jakarta telah bersinergi dalam menangani masalah perkotaan. “Sinergi yang selama ini telah terjalin antara Pemkot Tangerang dan DKI Jakarta antara lain penanganan macet seperti ber-op-

erasinya bus Trans-Jabodetabek, revitalisasi Kali Mookervart, dan pengerukan kali dan sungai di daerah perbatasan,” ujarnya. Diharapkannya, kerja sama yang selama ini telah dibuat dan direncanakan agar bisa ditingkatkan lagi. Misalnya, penambahan jalur bus Trans-Jakarta koridor 13 CiledugPoris Plawad. Harapan yang sama juga disampaikan Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi. Menurut dia, penguatan hubungan kedua daerah itu penting dilakukan mengingat Kota Bekasi dan DKI Jakarta memiliki karakter budaya yang sama. “Dua wilayah ini ada ikatan budaya yang sama, karakter masyarakatnya sama-sama kaum urban,” katanya. Menurut Rahmat, kedekatan geografis

kedua daerah juga perlu menjadi pertimbangan DKI dalam membangun sistem peradaban masyarakat melalui hubungan kerja sama pembangunan kawasan. “Tidak hanya kedekatan geografis, dua wilayah ini ada ikatan budaya,” katanya. Di Bogor, Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto berharap dirinya bisa lebih sering duduk bersama dengan Anies-Sandi untuk membicarakan sinergi Jabodetabek. Sejumlah persoalan harus dibahas bersama, seperti lingkungan hidup, penataan transportasi, ekonomi, dan pengelolaan sampah. “Saya berharap ini jadi awal yang baik, awal yang baru untuk hubungan sinergi antara DKI Jakarta dan sekitarnya,” kata Bima. (Ant/RF/RZ/BY/J-1)


4

POLITIK

SELASA, 17 OKTOBER 2017

Aduan ke Ombudsman Meningkat OMBUDSMAN Republik Indonesia (ORI) memperkirakan jumlah aduan masyarakat selama 2017 bisa mencapai 15 ribuan. Sejak Januari-September 2017, pihaknya telah menerima aduan sebanyak 10.000, terkait dengan layanan publik. “Sampai akhir tahun ini bisa mencapai 15 ribuan,” ungkap anggota ORI Ninik Rahayu dalam sebuah diskusi dan sosialisasi laporan masyarakat, di Jakarta, kemarin. Sosialisasi tersebut antara lain diikuti kalangan perguruan tinggi, LSM, dan tokoh hasyarakat. Tampak hadir pula Deputi Pelayanan Publik Kemenpan RB Diah Natalisa dan Deputi Polhukam Bappenas Selamet Soedarsono. Acara tersebut dibuka Wakil Ketua ORI Lely Pelita Sari Soebekty mewakili Ketua ORI Amzulian Rifai yang berhalangan hadir. Menurut Lely, masyarakat cenderung apatis sehingga membiarkan maladministrasi terjadi di mana-mana. Penyebabnya, karena masyarakat masih miskin informasi, miskin data, dan miskin keberanian untuk melaporkan. Pihak yang paling banyak dilaporkan sejak 2016 ialah pemerintah daerah. “Kalau pemerintah daerah umumnya soal perizinan. Kalau dilihat dari persentase laporan yang masuk, pemerintah daerah masih nomor satu,” tutur Lely. Dia berharap dengan adanya

sosialisasi tersebut dapat mendorong partisipasi masyarakat untuk melakukan pengawasan terhadap pelayanan publik. “Bagaimana pun kita semua dapat menjadi bagian dari pengawasan pelayanan publik, untuk memperbaiki negeri ini. Minimal di lingkungan kita sendiri,” jelas Lely. Lebih lanjut disebutkan, sejak awal Januari-Desember 2016 ORI telah menerima 10.000 aduan. Pihak yang terbanyak diadukan ialah pemerintah daerah, disusul kepolisian, pertanahan, dan pengadilan. Tahun ini, jumlah aduan akan meningkat tajam karena masyarakat semakin sadar untuk melaporkan hal-hal yang menjadi hak mereka yang tidak dilayani secara baik. “Tahun ini dari Januari sampai September sudah 10.000 aduan. Kemungkinan Desember nanti bisa mencapai 15 ribuan,” imbuh Ninik Rahayu. Kemenpan RB yang diwakili Deputi Pelayanan Publik Dian Natalisa menilai kecenderungan tersebut karena pemerintah lemah dalam hal pelayanan. Selain itu, masyarakat juga belum memiliki rasa peduli terhadap pelayanan publik. “Tingkat pendidikan, ekonomi, dan kesadaran masyarakat yang relatif rendah ikut menyumbang persoalan ini,” jelas Natalisa. (*/P-3)

Putusan MA tidak Ganggu Pemerintah KELUARNYA putusan Mahkamah Agung No. 31K/PDt/2017 tentang Sengketa Pengelolaan Air Minum di Jakarta tidak akan mengganggu dan mempengaruhi proyek infrastruktur air minum yang sedang digarap oleh pemerintah. Hal itu diutarakan oleh Direktur Sektor Air dan Sanitasi Komite Percepatan dan Penyediaan Infrastruktur Prioritas (KPPIP) Henry BL. Toruan. Menurut Henry, putusan MA ini hanya mempertegas putusan Mahkamah Konstitusi (MK) Tahun 2015 yang menganulir UU No. 7 Tahun 2004 tentang Sumber Daya Air dan kembali kepada UU No. 11/1974 tentang Pengairan. Sementara itu, semua proyek prioritas maupun Proyek Strategis Nasional (PSN) yang menjadi tanggung jawab KPPIP sudah mengikuti putusan MK tersebut. “Putusan MA ini bukanlah sesuatu yang baru. Sejak keluarnya putusan MK yang mencabut UU No. 7/2004 tentang Sumber Daya Air dan akhirnya kita kembali pada UU No. 11/1974 tentang Pengairan, semua proyek Sitem

Penyediaan Air Minum (SPAM) sudah berlandaskan pada putusan MK tersebut. Jadi partisipasi swasta dalam proyek infrastruktur SPAM sudah menyesuaikan UU No 11/1974,” ujar Henry dalam keterangan pers di Jakarta, kemarin. Pascakeluarnya putusan MK itu, pemerintah menerbitkan PP No. 121 Tahun 2015 tentang Pengusahaan Sumber Daya Air dan PP No. 122 Tahun 2015 tentang Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) yang didasarkan pada UU No. 11/1974. Baik PP 121/2015 maupun PP 122/2015 membolehkan adanya keterlibatan badan usaha swasta dalam pengusahaan sumber daya air dan sistem penyediaan air minum. Dalam kedua PP tersebut, partisipasi badan usaha swasta memang dibatasi hanya pada pengolahan air. Sementara itu, untuk penguasaan air baku di hulu maupun distribusi air hingga ke masyarakat di hilir tetap dipegang oleh BUMN/ BUMD. “Ini menunjukkan bahwa kekuasaan atas sumberdaya air tetap berada di tangan negara,” ujar Henry. (*/P-4)

MI/M IRFAN

RUU PENETAPAN PERPPU ORMAS: Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo (kanan) bersama Dirjen Politik dan Pemerintahan Umum Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) Soedarmo (kedua dari kanan) dan Menkominfo Rudiantara menerima berkas pandangan Fraksi Demokrat dari Muhammad Afzal Mahfud (kiri) saat mengikuti rapat kerja dengan Komisi II DPR di kompleks parlemen, Senayan, Jakarta, kemarin. Rapat tersebut membahas RUU Penetapan Perppu Ormas.

Perppu tersebut akan dibahas lebih lanjut dengan sejumlah pakar, akademisi, dan ormas. ASTRI NOVARIA

astri@mediaindonesia.com

K

OMISI II DPR memutuskan untuk melanjutkan pembahasan Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-Undang Nomor 2 Tahun 2017 tentang Organisasi Masyarakat (Perppu Ormas). Keputusan tersebut diambil setelah sembilan fraksi melalui pandangan mini menyetujui agar perppu tersebut dibahas lebih lanjut untuk mendapatkan persetujuan dewan. Sedangkan satu fraksi, yakni F-Gerindra menyatakan menolak perppu yang diajukan pemerintah itu. Adapun agenda dalam rapat kerja tersebut ialah mendengarkan pendapat mini fraksi terhadap keterangan pemerintah pada rapat dua pekan lalu dan tanggapan pemerintah terhadap pandangan mini fraksi-fraksi. Hadir pada kesempatan itu Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo dan Menteri Hukum dan HAM

9 Fraksi Setujui Perppu Dibahas Lebih Lanjut Yasonna Laoly. Anggota Komisi II dari FPDIP Komaruddin Watubun menyatakan setuju untuk membahas lebih lanjut menjadi undang-undang. Menurutnya, perppu diperlukan untuk menjaga persatuan dan kesatuan Indonesia yang memiliki keberagaman suku, ras, budaya, serta agama. Karena itu, pihaknya memandang penting adanya sebuah regulasi yang membatasi gerak ormas dalam menjalankan aktivitas, mengingat semakin maraknya jumlah ormas yang memiliki sikap anti-Pancasila dan NKRI. “Oleh karena itu, F-PDIP menghargai langkah pemerintah. Kami mendukung agar perppu tersebut dibahas lebih lanjut dan ditetapkan menjadi UU,” tegasnya. Anggota Komisi II dari F-PG Ace Hasan Syadzily pun berpendapat serupa. Pihaknya menilai Perppu Ormas bukan untuk memberangus kemerdekaan berserikat me-

“Dapat dipahami urgensi perppu itu demi kebaikan bangsa dan negara. Kami setuju perppu ini dibahas ke tingkat selanjutnya.” Ace Hasan Syadzily Anggota Komisi II DPR

lainkan untuk mencegah ancaman kedaulatan negara. Ia juga menganggap lahirnya Perppu Ormas telah menutup kekurangan UU Nomor 17 Tahun 2013 tentang Ormas yang belum menegaskan secara pasti paham yang bertentangan dengan Pancasila. Fraksi PD melalui Muhammad Afzal Mahfuz menilai lahirnya perppu itu merupakan pergeseran paradigma pe-

merintah tentang ormas. Hal itu tecermin dari Pasal 63 dan Pasal 69 yang ditiadakan. “Kami mengingatkan agar perppu jangan sampai mengubah Indonesia dari negara hukum menuju negara kekuasaan. Dapat dipahami urgensi perppu itu, demi kebaikan bangsa dan negara. Kami setuju perppu ini dibahas ke tingkat selanjutnya,” kata Ace. Anggota Komisi II dari FNasDem, Tamanuri, menyatakan pada prinsipnya sangat memahami keberadaan Perppu Ormas. “Fraksi NasDem melihat perppu ini tidak mengancam ormas, justru membantu pemerintah dalam mengelola ormas yang sesungguhnya. Kami mendukung untuk disetujui menjadi UU,” cetusnya. Selanjutnya, F-PPP, F-PAN, F-PKB, F-Hanura, dan F-PKS, memberikan sejumlah catatan terhadap perppu tersebut, tetapi setuju untuk dibahas lebih lanjut. Menurut Ketua Komisi II

Zainuddin Amali, pihaknya akan mengundang 22 ormas dan 18 ahli untuk membahas Perppu Ormas selama tiga hari, yakni 17-19 bulan ini. Semua pendapat akan didengarkan dan menjadi masukan sebelum fraksifraksi mengambil keputusan akhir.

Pemerintah optimistis Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo menjelaskan pemerintah menerbitkan perppu karena ada ormas yang ingin mengganti ideologi Pancasila. Bahkan, ada pula ormas yang dengan sengaja menyusun strategi untuk membentuk sebuah negara, dan strategi tersebut disampaikan secara terbuka di muka umum. Pihaknya optimistis Perppu Ormas bisa selesai dibahas pada masa sidang kali ini. Ia juga berharap DPR menyetujui perppu itu menjadi UU. “Pemerintah pasti optimistis. DPR saja optimistis, masa kita tidak optimistis,” tukasnya. (P-3)

Jembatan Surga-Neraka pun Mangkrak

R

MI/M IRFAN

15 TAHUN PEMBERANTASAN KORUPSI: Jaksa Agung HM Prasetyo saat akan mengikuti rapat kerja dengan Komisi III DPR di kompleks parlemen, Senayan, Jakarta, kemarin. Rapat itu membahas evaluasi 15 tahun pelaksanaan tugas dan fungsi dalam pemberantasan tindak pidana korupsi serta kendala dan hambatannya.

APAT koordinasi Komisi III DPR dengan Jaksa Agung HM Prasetyo, Kapolri Jenderal Tito Karnavian, Menkum dan HAM Yasonna Laoly, serta pimpinan KPK, kemarin, berlangsung cair. Di tengah rapat yang antara lain mengagendakan pembahasan perihal koordinasi dan evaluasi pemberantasan korupsi itu, Jaksa Agung mengeluarkan joke yang memecah kepenatan. Alkisah, dalam rangka penguatan fungsi koordinasi dan saling tukar informasi antara penghuni surga dan neraka, diputuskan untuk membangun sebuah jembatan yang menghubungkan surga dan neraka. Salah satu tujuannya agar penghuni surga mengetahui mengapa temanteman mereka berada di neraka dan juga sebaliknya.

“Rencananya, masingmasing pihak membangun setengah bagian dari jembatan tersebut. Penghuni surga membangun setengah dan penghuni neraka membangun setengah. Direncanakan, jembatan itu akan bertemu tepat di pertengahan,” tutur Prasetyo dalam rapat yang dipimpin oleh Wakil Ketua Komisi III Desmond J Mahesa itu. Setelah beberapa waktu berlalu, pengerjaan jembatan dari pihak neraka mulai tampak ada kemajuan berarti. Setelah tiga bulan, enam bulan, proyek jembatan yang digarap penghuni neraka hampir rampung. Akan tetapi, dari pihak surga sama sekali belum terlihat tanda-tanda pengerjaan. Hal itu membuat penghuni neraka marah dan kemudian berteriak-teriak protes kepada penghuni surga yang dinilai tidak perduli terhadap

proyek yang telah disepakati bersama tersebut. Orang yang berteriak-teriak dari neraka itu kebetulan mantan jaksa yang dihukum karena melakukan penyimpangan saat menangani kasus. Dia teriak kepada penghuni surga, “Hei kok jembatan dari surga enggak jadi-jadi, sih, ngapaian aja kalian di situ!” protes sang jaksa. Dalam menanggapi protes tersebut, penghuni surga pun membalas dengan teriakan pula. Rupanya, yang berteriak dari surga itu tersebut dulunya merupakan salah satu komisioner Komisi Pemberantasan Korupsi. Dengan lantang dia mengatakan, ‘Gimana mau jadi jembatannya, wong mulai dari pimpinan proyek, bagian pengadaan, kontraktor, bahkan Anda saja sebagai jaksa ada di situ,” ucap Prasetyo disambut gelak tawa hadirin peserta rapat.

Sambil tertawa lepas, Desmond menyatakan cerita tersebut sangat cocok dengan situasi saat ini, di mana banyak yang menjadi pesakitan kasus korupsi. Prasetyo mengaku sengaja melemparkan joke tersebut dengan harapan bisa menurunkan tensi di ruang rapat yang biasanya berlangsung tegang dan serius. Selain itu, ia mengaku ingin mengikuti kiat Kapolri Jemderal Tito Karnavian yang kerap memunculkan joke saat berhadapan dengan wakil rakyat di Senayan. Pimpinan KPK yang digambarkan sebagai penghuni surga, tampak hanya mesam-mesam mendengar celotehan Jaksa Agung. Salah seorang anggota Komisi III pun menyeletuk dari deretan kursi bagian belakang, “Mudahmudahan para kontraktor dengar cerita ini.” (Dero Iqbal Mahendra/P-3)


POLITIK

SELASA, 17 OKTOBER 2017

5

PKB Ingin Pengamanan Sipol Diperketat KOMISI Pemilihan Umum (KPU) harus lebih ketat dalam mengelola Sistem Informasi Partai Politik (Sipol). Pasalnya, sistem yang baru diperkenalkan KPU menjelang Pemilu 2019 itu rawan dibajak oknum yang tidak bertanggung jawab. Hal tersebut diungkapkan Ketua DPP PKB Lukman Edy saat menyerahkan berkas kelengkapan partainya ke KPU Pusat, Jakarta, kemarin. Menurutnya, siapa pun bisa dengan mudah mengganti data parpol ketika sudah berhasil masuk ke Sipol. “Kami melihat sistem keamanan Sipol belum teruji. Saat memasukkan data, kami lihat rawan di-hack, rawan dilakukan perubahan-perubahan. Begitu bisa masuk ke sistem, orang bisa melakukan perubahan data partai mana saja,” kata Lukman Edy. Lukman yang juga Wakil Ketua Komisi II DPR itu meminta KPU mengantisipasi sistem keamanan Sipol, setidaknya sebulan ke depan, sebelum secara resmi mengumumkan partai politik mana saja yang telah memenuhi persyaratan. Dalam pendaftaran itu, PKB juga menyatakan menargetkan 100 kursi di DPR RI pada Pemilu Legislatif 2019. Selain itu, mereka juga menargetkan untuk terbentuknya fraksi di tiap kabupaten/kota. “Dengan demikian harus terisi 10 anggota di DPRD,” ucap Sekretaris Jenderal DPP PKB, Abdul Kadir Karding, saat ditemui dalam pendaftaran partai politik peserta pemilu di Kantor KPU, Jakarta, kemarin. Meskipun demikian, ia enggan membeberkan lebih jauh rencana PKB, baik untuk pemilihan presiden maupun pemilihan kepala daerah meski banyak partai mulai keluar dari sarang dan mengumumkan kandidat mereka di berbagai daerah. Menurutnya, PKB ingin berkonsentrasi terlebih dahulu untuk mencapai Nawa Cita Presiden Joko Widodo yang masa jabatannya baru akan berakhir dalam dua tahun ke depan. “Baru nanti kita bicara pilpres setelah tahapan dan UU serta PKPU. Bukan apa-apa, kita tak ingin energi bangsa ini habis untuk bahas pilpres,” imbuh dia. Dalam kesempatan tersebut, PKB memberi persyaratan lengkap tingkat provinsi 100%, DPC 100%, PAC 90%. “Ini nanti akan kita sudah sampaikan ke teman-teman KPU, dan kita berharap mereka verifikasi dengan baik,” tandasnya. (Ant/Ric/P-5)

Hal ini perlu dilakukan sebelum KPU resmi mengumumkan partai politik yang memenuhi persyaratan.

PARTAI IDAMAN MENDAFTAR:

Ketua Umum Partai Islam Damai Aman (Idaman) Rhoma Irama memeriksa dokumen berkas persyaratan pendaftaran peserta Pemilu 2019 sebelum diserahkan di Gedung KPU Pusat, Jakarta, kemarin. Partai Idaman menjadi partai ke-19 yang mendaftar ke KPU.

ANTARA/RENO ESNIR

Berjubel pada Hari Terakhir Sebanyak 11 parpol baru mendaftar ke KPU pada hari terakhir hingga tengah malam. Namun, KPU membantah hal itu karena terkendala masalah Sistem Informasi Parpol. RICHALDO Y HARIANDJA

richaldo@mediaindonesia.com

K

OMISI Pemilihan Umum telah menutup pendaftaran partai politik peserta Pemilu 2019 pada pukul 24.00 WIB, tadi malam, setelah membuka pendaftaran sejak 3 Oktober lalu. Hingga berita ini diturunkan pukul 22.30, terdapat 25 parpol yang mendaftarkan ke KPU. Sebanyak 11 parpol yang mendaftar pada hari terakhir. Dari jumlah itu, 10 parpol dinyatakan telah memenuhi syarat. Bila dilihat dari Sistem Infor-

masi Partai Politik (Sipol), kata komisioner KPU Hasyim Asyari, tinggal empat partai yang belum mendaftar. “Jadi itu sebabnya kami sudah antisipasi hari terakhir. Tidak ada persiapan khusus, paling hanya menambah tim saja,” paparnya di Gedung KPU, Jakarta, kemarin. Menurut dia, kecenderungan parpol mendaftar menjelang penutupan disebabkan banyak faktor. “Dari teknis pelengkapan dokumen yang memang butuh waktu sampai nonteknis seperti mencari tanggal bagus,” terang Hasyim sambil tersenyum. Salah satu parpol yang mencari tanggal baik baru mendaf-

tar ialah Partai Demokrat yang sengaja memilih tanggal 16 sesuai dengan usia partai tersebut tahun ini. Lebih jauh, Hasyim menyatakan dibutuhkan waktu rata-rata 6 jam untuk memeriksa kelengkapan dokumen setiap parpol yang mendaftar. “Sebelum pukul 24.00 WIB sudah daftar, berarti sudah terdaftar. Untuk kelengkapan nanti dikasih waktu berapa lamanya, masih akan kami evaluasi,” tukasnya. Hal senada diungkapkan komisioner KPU lainnya, Wahyu Setyawan. Ia menyatakan parpol yang masih perlu memenuhi kelengkapan seusai penutupan akan melewati masa evaluasi oleh KPU. “Kebijakannya macam apa, kita belum bisa informasikan karena kita belum valuasi,” terangnya.

Resmi perserta pemilu Komisioner KPU Wahyu Se-

tiawan mengatakan sudah ada 10 parpol yang resmi diterima pendaftarannya sebagai calon peserta Pemilu 2019. Menurutnya, parpol yang pendaftarannya diterima antara lain Perindo, PSI, PDIP, Hanura, NasDem, PAN, PKS, Gerindra, dan Golkar. “Dokumen pendaftaran parpol ini dinyatakan lengkap dan pendaftarannya telah diterima KPU,” ujar Wahyu. Bagi parpol yang belum lengkap syarat pendaftarannya, kata dia, akan diberi kesempatan untuk melengkapi berkas hingga pukul 24.00 kemarin. Senin merupakan batas akhir pendaftaran parpol calon peserta Pemilu 2019. lebih jauh, Wahyu menegaskan lambannya proses pengecekan dokumen bukan karena adanya kendala pada Sipol. “Kalau sipol dianggap bermasalah, itu semua parpol alami kesulitan. Faktanya tak demikian.

Faktanya kan banyak parpol itu apresiasi dan tak ada masalah kepada proses Sipol,” ujarnya. Menurutnya, KPU juga sudah jauh-jauh hari melatih operator parpol untuk menguasai sipol. Setidaknya ada tiga kali pelatih-an yang diberikan KPU kepada para operator parpol. Kami juga lakukan uji coba dan tidak ada problem berarti,” imbuhnya. Sekjen Partai Golkar Idrus Marham justru mengapresiasi inovasi KPU dengan membangun Sipol. Menurut Idrus, keberadaan Sipol memudahkan partai untuk melengkapi berkas pendaftaran. “Ternyata ada kemudahan dengan Sipol. Kami dapat mengontrol, mengecek dari keseluruhan persyaratan yang ada, khususnya terkait dengan masalah keanggotaan. Itu (Sipol) betul-betul sangat efektif,” ungkapnya. (P-3)


6

POLITIK

SELASA, 17 OKTOBER 2017

Yusril Perkuat Dalil Pokok dan Tambah Alat Bukti

MI/ADAM DWI

AMBANG BATAS PENCALONAN PRESIDEN: Ketua majelis hakim konstitusi, Aswanto, didampingi hakim Wahiduddin Adams

dan I Dewa Gede Palguna, memimpin sidang uji materi aturan mengenai ambang batas pencalonan presiden dan wakil presiden atau presidential threshold yang termuat dalam Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilu di Gedung MK, Jakarta, kemarin.

Waspadai Kaum Radikal

GOLDA EKSA

golda@mediaindonesia.com

S

Meningkatnya suhu politik menjelang pilkada serentak 2018 dan Pilpres 2019 rentan dimanfaatkan kelompok radikal. Semua pihak diminta waspada agar konflik dan kebencian di tengah masyarakat bisa diminimalkan.

UHU politik di Tanah Air menjelang pilkada serentak 2018 dan Pilpres 2019 dipastikan meningkat. Terkait dengan itu, pemerintah mengingatkan semua pihak untuk mewaspadai kelompok radikal yang ingin menimbulkan konflik dan kebencian di tengah masyarakat. Demikian pernyataan Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Wiranto seusai membuka acara Action Asia Peacebuilders Forum Ke-6 di Hotel Le Meridien, Jakarta, kemarin. Ia menilai memanasnya suhu politik pada perhelatan pesta demokrasi merupakan

suatu kebiasaan yang tidak bisa dihindari. “Hal ini karena ada kontestasi dari para calon untuk ingin menang. Karena ingin menang, kemudian melakukan langkah-langkah yang diupayakan agar mereka lebih populis dari yang lain, agar mereka dipilih rakyat,” ujarnya. Bahkan, langkah-langkah yang diupayakan guna meraih simpati masyarakat itu justru sering tidak terkontrol dengan baik dan cenderung melanggar hukum. Diharapkan, kesadaran para pemimpin yang sedang berlaga agar hati-hati dan jangan sampai kegiatannya diboncengi kelompok tertentu yang mengarah pada kekacauan. “Saya mengatakan hati-hati, jangan dimanfaatkan kelom-

MAHKAMAH Konstitusi (MK) kembali menggelar sidang uji materi aturan mengenai ambang batas pencalonan presiden dan wakil presiden atau presidential threshold yang termuat dalam Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilu (UU Pemilu). Sidang dengan agenda memeriksa perbaikan permohonan untuk empat perkara, yaitu 70/PUU-XV/2017, 71/PUUXV/2017, 72/PUU-XV/2017, dan 73/PUU-XV/2017 dipimpin hakim konstitusi Aswanto. Partai Bulan Bintang yang diwakili Ketua Umum Yusril Ihza Mahendra telah melakukan perbaikan permohonan serta memperkuat dalil pokok permohonan dan menambahkan alat-alat bukti. “Kami sudah melakukan perbaikan-perbaikan, baik didasarkan atas saran oleh Yang Mulia dalam sidang terdahulu maupun atas inisiatif kami sen-

diri untuk lebih memperkuat dan mempertajam argumentasi dari permohonan perkara nomor 70/PUU-XV/2017,” jelas Yusril.

pok-kelompok yang radikal untuk membangun suatu kebencian, membangun kecurigaan, dan membangun konflik satu dengan yang lain. Ini mereka biasanya kan masuk di situ.” Menurut dia, sejatinya proses demokrasi untuk memilih calon pemimpin harus dilaksanakan dalam suasana kondusif, damai, dan tenang. Tujuannya agar rakyat leluasa memilih calon pemimpin tanpa dipengaruhi kelompok-kelompok atau pelbagai cara yang justru membangun kekacauan dan membangun kerancuan. “Kami akan berusaha agar meningkatnya itu (suhu politik) pada batas-batas kewajaran, meningkatnya jangan sampai keluar batas kewajaran sehingga menimbulkan kere-

sahan masyarakat, menimbulkan kekacauan, menimbulkan konflik, itu yang terpenting,” cetus mantan Panglima ABRI itu.

Para pemohon uji aturan presidential threshold perbaiki permohonan. Sementara itu, para pemohon perkara 71/PUU-XV/2017, yakni mantan komisioner KPU Hadar Nafis Gumay, Yuda Kusumaningsih, Perludem, dan Kode Inisiatif juga telah memperbaiki permohonan terkait dengan kedudukan hukum. Kedudukan hukum Hadar Nafis Gumay ialah sebagai

Terima masukan Ia menambahkan bahwa pemerintah sangat terbuka dengan masukan dari masyarakat untuk menanggulangi radikalisme dan ekstremisme. Menurutnya, penanggulangan radikalisme dan ekstrimisme bukan hanya tugas pemerintah, melainkan juga masyarakat sipil. “Karena itu, pemerintah sangat terbuka dengan usulan dan kerja sama dari masyarakat untuk melawan radikalisme,” tuturnya. Sementara itu, terdakwa

Turut Berdukacita atas meninggalnya

Sri Nastiti Sudjunadi

(Adik dari Ibu Jeannette Sudjunadi/OKK DPP NasDem) Dalam usia 57 Tahun Pada: Hari Minggu, 15 Oktober 2017 Disemayamkan di: Rumah Duka Borromeus Bandung (Belakang RS Borromeus) - Ruang C Jl Surya Kencana No 4 Bandung Akan dikremasi pada: Hari Kamis, 19 Oktober 2017 Pukul: 09.00 WIB di Krematorium Yayasan Priangan, Cikadut, Cimenyan, Bandung. Semoga beliau diberi tempat terbaik di sisi Tuhan Yang Maha Esa dan keluarga yang ditinggalkan senantiasa diberi ketabahan.

warga negara yang aktif dan fokus dalam melakukan aktivitas penelitian pemilu serta ikut aktif dalam membangun sistem penyelenggaraan pemilu yang demokratis berkeadilan. Pemohon juga memperkuat kerugian konstitusional dengan berlakunya Pasal 222 UU Pemilu. “Selain itu, kami menambahkan bahwa ketentuan pasal a quo telah mengakibatkan penelitian sistem kepemiluan yang demokratis dan berkeadilan menjadi siasia,” urai Fadli Ramadani selaku perwakilan Hadar Nafis dan kawan-kawan. Hakim Aswanto menyebut karena banyak permohonan yang masuk, sidang selanjutnya akan disesuaikan dengan isu, yakni pengujian terkait presidential threshold (24 Oktober 2017, pukul 11.00 WIB) dan aturan syarat verifikasi partai politik (24 Oktober 2017, pukul 11.00 WIB). (Deo/P-4)

perkara ujaran kebencian, Sri Rahayu Ningsih, menjalani sidang perdananya dengan agenda pembacaan dakwaan dari jaksa penuntut umum di Pengadilan Negeri Cianjur, Jawa Barat, kemarin. Baik terdakwa maupun kuasa hukumnya tak memberikan eksepsi sehingga persidangan relatif berjalan singkat. Sri merupakan salah satu anggota sindikat penebar kebencian Saracen. Ia ditangkap di Cianjur pada 5 Agustus 2017. “Mereka mungkin menganggap dakwaan kita sudah sangat cermat, jelas, dan lengkap sehingga langsung pada pokok pemeriksaan saksi pada minggu yang akan datang,” terang Pelaksana Tugas Kepala Kejaksaan Negeri Cianjur M Idris Sihite. (BB/P-4)


KEAMANAN

SELASA, 17 OKTOBER 2017

7

Terbunuhnya Pentolan IS Surutkan Perlawanan

PUSPEN TNI

TUTUP CELAH KORUPSI: Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo menyalami peserta kegiatan Pembekalan Pejabat Pengadaan Barang dan Jasa di Unit Operasi

Mabes TNI di Aula Gatot Subroto Mabes TNI Cilangkap, Jakarta Timur, kemarin. Panglima menegaskan komitmennya untuk mengeliminasi, mencegah, dan menutup celah korupsi di lingkungan TNI, khususnya yang berkaitan dengan pengadaan alutsista karena hal itu akan melemahkan kekuatan TNI dan menyengsarakan prajurit.

Korupsi TNI Rusak Prajurit Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo mendorong seluruh peserta pembekalan menemukan kelemahan regulasi saat ini. GOLDA EKSA

golda@mediaindonesia.com

P

E N G AWA S A N d a n pemeriksaan kepada pengguna anggaran (PA), kuasa pengguna anggaran (KPA), pejabat pembuat komitmen (PPK), unit layanan pengadaan (ULP), dan pejabat penerima hasil pekerjaan (PPHP) terkait dengan proses pelaksanaan pengadaan barang/jasa di lingkup TNI harus dilakukan secara konsisten. Hal itu untuk menciptakan tata kelola yang baik dan bersih, termasuk menutup celah korupsi di internal militer. TNI pun berkomitmen memberantas praktik lancung

yang berpotensi menimbulkan kerugian negara. Hal itu disampaikan Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo di sela-sela acara Pembekalan Pejabat Pengadaan Barang dan Jasa di Unit Operasi Mabes TNI di Aula Gatot Subroto, Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur, kemarin. Menurut dia, saat ini sedang terjadi tren di media mainstream bahwa ketidakefektifan dan kebocoran keuangan negara yang paling besar justru terjadi di sektor pengadaan barang dan jasa. “Dari hasil pemeriksaan dan pengawasan oleh Itjen TNI ditemukan hasil pengadaan yang terindikasi korupsi, pem-

borosan, ketidakefektifan, mark-up, dan lain-lain yang saat ini sedang dalam proses hukum,” ujar Gatot melalui keterangan resmi yang diterima Media Indonesia. Dalam rilis tersebut tidak dijelaskan proyek-proyek yang pengelolaan anggarannya bermasalah seperti yang disebutkan Paglima TNI dalam pemaparannya. Ia pun mengimbau seluruh jajarannya untuk berkomitmen menutup celah korupsi di lingkungan TNI, serta wajib mencegah dan mengeleminasi potensi praktik lancung, khususnya yang berkaitan dengan pengadaan alat utama sistem persenjataan (alutsista). Di hadapan para perwira TNI yang mengemban amanat sebagai KPA, PPK, ULP, PPHP, Gatot membeberkan bahwa korupsi alutsista bakal melemahkan TNI dan menyengsarakan prajurit.

Ia mengingatkan landasan dan prosedur pengadaan barang dan jasa di lingkup TNI tidak boleh menyimpang d a r i P e ra t u ra n P r e s i d e n No 4 Tahun 2010 dan Peraturan Menteri Pertahanan No 17/2011. “Sesuai kebijakan pemerintah terkait pemenuhan kebutuhan alutsista TNI agar mengutamakan pengadaan dari industri pertahanan dalam negeri. Bila hal ini tidak memungkinkan, boleh menggunakan pabrikan dari luar negeri. Namun, harus dengan persyaratan administrasi yang lengkap dan dapat dipertanggungjawabkan.”

Gunakan prosedur Mantan Kepala Staf TNIAD itu menekankan kepada seluruh peserta pembekalan untuk segera menemukan kelemahan dari regulasi yang berlaku saat ini. Menurut dia, kelemahan

dalam regulasi dapat menimbulkan kerawanan dan berpotensi dimanfaatkan untuk kepentingan pribadi. “Rumuskan saran, masukan, dan rekomendasi kepada pimpinan dalam rangka pengawasan pengadaan barang/ jasa, serta cari akar permasalahan yang terkait pengadaan barang dan jasa di lingkungan Mabes TNI yang dapat menimbulkan kerugian negara,” terang dia. Gatot pun mengultimatum seluruh peserta pembekalan agar senantiasa menggunakan prosedur yang benar ketika melaksanakan kegiatan pengadaan barang dan jasa. “Saya tidak pernah merekomendasikan rekanan siapa pun juga. Apabila ada rekanan yang mengaku adik, kakak, dan saudara saya yang bekerja di Mabes TNI, langsung blacklist saja perusahaan itu,” pungkasnya. (P-4)

Indonesia Didukung Jadi Anggota DK PBB

ANTARA/WAHYU PUTRO A

KUNJUNGAN KENEGARAAN PRESIDEN REPUBLIK NIGER: Presiden Joko

Widodo dan Presiden Republik Niger Mahamadou Issoufou bersiap memeriksa pasukan kehormatan saat kunjungan kenegaraan di Istana Merdeka, Jakarta, kemarin. Presiden Jokowi dan Mahamadou Issoufou melakukan pertemuan bilateral dan menyepakati kerja sama di bidang ekonomi, pemberian visa gratis bagi pejabat dan pemegang paspor diplomatik, serta sejumlah kerja sama lain.

PEMERINTAH Indonesia menyampaikan penghargaan dan terima kasih atas dukungan Niger dalam pencalonan Indonesia sebagai anggota tidak tetap Dewan Keamanan PBB 2019-2020. “Kami menyampaikan terima kasih atas dukungan Niger untuk Indonesia menjadi anggota DK PBB 2019-2020,” kata Presiden Joko Widodo dalam pernyataan pers bersama seusai pertemuan bilateral di Istana Merdeka, Jakarta, kemarin. Presiden menyebutkan Afrika merupakan salah satu prioritas peningkatan hubungan diplomatik Indonesia. “Dalam pertemuan saya dengan Yang Mulia Presiden Issoufou, saya menegaskan Afrika merupakan salah satu prioritas hubungan diplomasi Indonesia. Untuk itu, intensitas kerja sama dengan Niger menjadi sangat penting,” katanya. Dalam pertemuan tersebut ditandatangani dua nota kesepahaman di antara kedua negara, yaitu bidang pembebasan visa bagi pemegang paspor diplomatik dan dinas. “Juga disepakati pembentukan sidang komisi bersama kedua negara,” kata Jokowi. Tidak hanya itu, kedua negara membahas kerja sama di bidang ekonomi, antara lain bidang infrastruktur, bidang industri strategis, bidang energi dan teknis, serta sumber daya manusia.

Di bidang infrastruktur, Indonesia mendukung rencana pembangunan perumahan rakyat bagi masyarakat Niger. “Dalam hal ini PT Wika akan melihat langsung potensi proyek yang ada di Niger,” kata Jokowi. Di bidang industri strategis, sambung Jokowi, juga telah ada kesepakatan untuk memulai pembahasan di bidang tersebut. Sementara itu, terkait dengan kerja sama di bidang teknis, Indonesia bersedia untuk bekerja sama antara lain di sektor pertanian, perikanan, pendidikan, dan usaha kecil menengah. “Di bidang perdagangan, kita sepakat untuk mengambil langkah penurunan hambatan tarif dan nontarif,” tambah Jokowi. Kunjungan Presiden Niger ke Indonesia merupakan yang pertama kali sejak kedua negara membuka hubungan diplomatik pada enam tahun silam. Pada kesempatan tersebut, Jokowi juga menekankan pentingnya menjalin kerja sama untuk memajukan Islam baik di dalam organisasi kerja sama Islam maupun kerja sama bilateral. Sementara itu, Presiden Niger Mahamadou Issoufou mengatakan bahwa dalam pertemuan tersebut juga dibahas mengenai masalah terorisme. Untuk diketahui, Niger saat ini tengah menghadapi aksi terorisme dari kelompok militan Boko Haram. (Nur/Ant/P-4)

TEWASNYA dua pemimpin milisi Maute di Kota Marawi, Filipina, yang terafiliasi kelompok Islamic State (IS), berpotensi menyurutkan perjuangan kaum fanatik itu. Hal tersebut dapat membuyarkan rencana mereka untuk menjadikan Asia Tenggara sebagai basis kelompok IS. Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Wiranto menjelaskan kedua tokoh milisi Maute yang tewas ditembak militer Filipina di Kota Marawi itu ialah Umar Khayam Maute dan Isnilon Hapilon. “Itu memang betul mereka sudah terbunuh. Gambarnya sudah ada, resmi dari pemerintah Australia,” ujar Wiranto seusai rapat koordinasi dengan Menteri Luar Negeri Retno LP Marsudi, Dirjen Imigrasi Ronny Franky Sompie, Badan Intelijen Negara, dan sejumlah kementerian/lembaga di Kantor Kemenko Polhukam, Jakarta, kemarin. Rapat tersebut membahas informasi menyerahnya ratusan anggota IS di Raqa, Suriah, akhir pekan lalu, serta kasus tewasnya dua pentolan milisi Maute di Kota Marawi. “Kita tinggal menanyakan tuntasnya kapan karena mereka (Filipina) juga mendapatkan bantuan dari intelijen Australia yaitu (alat) pengindraan panas badan manusia, seperti yang kita pakai di Poso dulu. Kelihatan pergerakan gerombolan itu.” Wiranto menambahkan , penumpasan kelompok IS di Marawi tidak lepas dari hasil pertemuan subregional yang digagas Indonesia dan Australia di Manado, Sulawesi Utara, pada awal Agustus lalu. Pertemuan itu juga me-

libatkan Malaysia, Brunei Darussalam, Filipina, dan Selandia Baru. “Pertemuan itu sudah membuahkan satu kerja sama yang cukup baik di antara negaranegara yang menginginkan jangan sampai Asia Tenggara dijadikan basis IS yang baru. Dari konsep divergen yang menyebarkan basis kekuatannya ke beberapa wilayah itu kita gagalkan,” ujarnya. Bahkan, imbuh dia, Presiden Filipina Rodrigo Duterte pun telah memberikan informasi kepada pemerintah Indonesia bahwa mereka melalui armada tempurnya bakal menyelesaikan seluruh persoalan di Kota Marawi pada Oktober ini.

Rapat itu membahas informasi menyerahnya ratusan anggota IS di Raqa, Suriah, serta tewasnya dua pentolan milisi Maute. “Tentunya dengan terbunuhnya tokoh, biasanya pasukan gerilya, pasukan yang fanatik seperti itu, maka perjuangan mereka surut. Karena mereka fanatik pada karisma tokoh dan mudah-mudahan seperti itu sehingga bisa diselesaikan,” terang dia. Di sisi lain, pemerintah Indonesia melalui BIN juga memastikan tidak ada WNI di antara 100 anggota IS yang sudah menyerahkan diri di Raqa, Suriah. (Gol/P-4)


OPINI

SELASA, 17 OKTOBER 2017

Politik Luar Negeri Tiga Tahun Pemerintahan Jokowi Endi Haryono

Dosen Program Studi Hubungan Internasional President University, peneliti pada Pokja Perbatasan UGM

P

OLITIK luar negeri RI dalam tiga tahun di bawah pemerintahan Presiden Jokowi secara prinsip dapat dideskripsikan sebagai mobilisasi dukungan global mengabaikan kecondongan ideologis negara-negara mitra untuk maksimalisasi pencapaian kepentingan nasional. Kepentingan nasional, sesuai kecondongan presiden, yakni membangun RI sebagai poros maritim yang kompetitif. Setelah tiga tahun berjalan nyaris tanpa kritik, politik luar negeri menjadi sasaran kritik terkait tragedi Rohingya di Myanmar. Kritik, yang semula dimaksudkan untuk menjatuhkan pamor pemerintah, justru menjadi dukungan menguatkan.

Tantangan Dengan dukungan SDA,lingkungan strategis dan prinsip-prinsip bernegara yang telah diletakkan para pendiri bangsa, Indonesia seharusnya telah menjadi bagian dari liga negara maju. Berada deretan peringkat atas dari liga negara-negara industri baru, bukan dalam deretan negara-negara berkembang, meskipun bukan yang terburuk. Presiden Jokowi bertekad menjadikan Indonesia negara maju, kompetitif, dan memiliki

mentalitas baru. Visi ini disebut sebagai Nawa Cita, yang secara umum adalah revitalisasi tiga dokumen, yakni: Trisakti, UUD 1945, dan Deklarasi Djuanda. Trisakti mengamatkan berdaulat di bidang politik, mandiri bidang ekonomi, dan berkebudayaan Indonesia. UUD 1945, bagian preamble, mengamatkan, ‘Indonesia yang merdeka, bersatu, berdaulat, adil dan makmur’. Deklarasi Djuanda menegaskan Indonesia sebagai negara maritim dalam sebuah kesatuan wilayah daratan dan laut sebagai wawasan Nusantara. Visi ini, dalam politik luar negeri, diterjemahkan dalam arah kebijakan menjadikan RI kekuatan maritim yang diperhitungkan. Seperti dirumuskan dalam Rentra Kemenlu 20152019, ‘Dalam lima tahun ke depan, politik luar negeri RI akan dititikberatkan pada mengedepankan identitas sebagai negara kepulauan dalam pelaksanaan diplomasi dan membangun kerja sama internasional, menguatkan diplomasi middle power yang menempatkan Indonesia sebagai kekuatan regional dengan keterlibatan global secara selektif, memperluas mandala keterlibatan regional di kawasan Indo Pasifik. Dan meningkatkan pelibatan peran,

aspirasi, dan kepentingan masyarakat dalam perumusan dan pelaksanaan politik luar negeri, serta menata infrastruktur diplomasi.’ Arah kebijakan politik luar negeri ini pertama kali muncul dalam dokumen quick wins yang dibahas Presiden dan kabinetnya pada sidang Kabinet Kerja yang pertama Oktober 2014, dengan poin-poin arah kebijakan politik luar negeri, yakni Launching Doktrin Poros Maritim Dunia (2014), Deklarasi Kerja Sama Negara-Negara Maritim (2014), Perumusan Peran Indonesia dalam G-20, dan Evaluasi Perwakilan Indonesia di Luar Negeri. Politik luar negeri ditempatkan dalam integrasi dengan kementerian yang lainnya melalui tiga kata kunci: perdagangan, maritim, dan investasi.

Diplomasi ekonomi Diplomasi ekonomi menjadi basis politik luar negeri dengan orientasi baru seperti dideskripsikan di atas. Ini sebuah terminologi baru dalam perjalanan panjang diplomasi RI yang untuk waktu lama didominasi isu-isu keamanan dan politik. Menilik konsep, sasaran, dan cara pelaksanaan, diplomasi ekonomi merupakan pengembangan lebih lanjut dari diplomasi kebudayaan yang dilaksanakan Kemenlu pada 1980-an dan 1990-an dan diplomasi publik Kemenlu awal 2000-an.

Diplomasi ekonomi ialah memberi bobot ekonomi dan bisnis dari aktivitas diplomasi. Seperti dituliskan di dalam Renstra Kemenlu (2015-2019), ‘Diplomasi Indonesia di berbagai forum ekonomi selama ini memperlihatkan bahwa penekanan yang berbeda pada aspek politik atau aspek ekonomi menghasilkan keputusan yang berbeda, sehingga perlu upaya untuk menyeimbangkan antara kedua aspek tersebut agar keduanya dapat berjalan seiring dan saling mendukung’. Praktik diplomasi ekonomi ditunjukkan secara mencolok oleh Presiden pada tiga pertemuan internasional di akhir 2014, yakni: KTT APEC 2015 di Beijing, Tiongkok, 10-11 November; KTT ASEAN ke-25 di Naypi-

SENO

Efektivitas Presidensialisme dalam Jebakan Daftar Terbuka August Mellaz

Direktur Eksekutif Sindikasi Pemilu dan Demokrasi (SPD)

S

mendapatkan persetujuan bersama’.

Coattails effect

daw, Myanmar, 12-13 November; dan KTT G-20 di Brisbane, Australia, 15-16 November. Presiden memanfaatkan forum ini untuk menggalang kemitraan ekonomi dalam proyek infrastruktur dan kerja sama ekonomi lainnya. Pendekatan yang menekankan kepentingan domestik terus dipertahankan hingga sekarang, dan justru menjadikan politik luar negeri berjalan nyaris tanpa kritik. Diplomasi ekonomi memiliki tiga tujuan, yakni menarik investasi asing, membuka pasar luar negeri, dan mendatangkan turis asing. Berbeda dengan pendekatan lowpolitics dalam diplomasi di tahun-tahun sebelumnya, diplomasi ekonomi memiliki bobot baru memasarkan produk-produk Indonesia di luar negeri. Barangkali karena bobot ini maka terminologi diplomasi ekonomi yang dipilih, dan ini se-

strumen coattails effect yang disediakan UU. Pertama, surat suara pasangan calon yang memuat tidak saja foto, nama, dan nomor urut pasangan calon, termasuk juga memuat tanda gambar partai atau gabungan partai pengusul, sebagaimana diatur Pasal 342 ayat (1) UU Pemilu. Kedua, pelaksanaan kampanye pada Pasal 267 ayat (2) yang berlangsung simultan baik pileg maupun pilpres. Ketiga, hari pemungutan suara yang bersamaan, sebagaimana diatur Pasal 347.

memenangkan suara partai dan memastikan keterpilihan dirinya, termasuk pemenangan presiden. Bedanya, ketika pileg dilakukan terpisah terdapat jeda bagi setiap caleg untuk fokus pada pemenangan partai dan keterpilihan dirinya. Sesudahnya fokus untuk pemenangan pilpres. Ketika pemilu dilakukan pada hari bersamaan, dua cabang kekuasaan bukanlah variabel independen, mereka dependen satu dengan lainnya. Hanya pendulumnya berbeda, yakni secara teoretis hasil pileg bergantung pilpres, bukan sebaliknya. Namun, gejala teoretis itu terbantahkan melalui pertanyaan, apakah caleg dengan skema suara terbanyak hendaknya memikirkan keterpilihan dirinya atau presiden. Situasi Pemilu 2019 total berbeda. Kemewahan berbentuk jeda waktu dan pembagian perhatian yang dulu hadir dan dimiliki caleg, absen pada momen itu. Di saat bersamaan, sejak masa kampanye hingga waktu pemberian suara, nasib caleg dan pasangan calon ditentukan pada hari pemilihan yang sama. Berkaca dari pengalaman negara-negara Amerika Latin, 13 dari 18 negara yang melaksanakan keserentakan menerapkan Daftar Tertutup untuk

jalan dengan arahan presiden bahwa perwakilan-perwakilan RI di luar negeri harus memasarkan produk Indonesia di luar negeri.

Kemitraan Di bawah payung diplomasi ekonomi, RI membangun kemitraan ekonomi yang lebih menguntungkan dengan Arab Saudi, Tiongkok, dan Rusia. Hubungan Indonesia dengan tiga negara ini telah berlangsung lama tetapi belum sampai pada kemitraan yang saling menguatkan secara ekonomi, dan pemerintahan sekarang mengkonkritkannya. Hubungan dengan Arab Saudi, yang sebelumnya terbatas pada hubungan politik dan sosial-kultural, berubah menjadi kemitraan yang lebih menguntungkan secara ekonomi–-lebih dari sekadar hubungan baik–dengan kunjungan Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz alSuud ke Indonesia pada Maret 2017. Kunjungan bersejarah, bukan hanya karena terjadi 70 tahun setelah kunjungan Raja Arab Saudi terakhir ke RI, tetapi karena kesepakatan investasi dan kerja sama ekonomi lainnya. Selain membangun kemitraan dengan Arab Saudi, RI juga mencapai kemitraan ekonomi saling menguntungkan, yang lebih dari sekadar hubungan baik yang panjang, dengan Tiongkok dan Rusia. Tiongkok dan Rusia menyambut tawaran Presiden untuk berin-

pileg. Dua negara, Bolivia dan Venezuela, menerapkan sistem proporsional berbasis personal model Jerman. Meksiko sistem campuran, dan Cile sistem binominal, dan satu negara, Brasil menggunakan daftar terbuka. Hasil ukur sejumlah indikator, seperti koalisi permanen berbasis program, konsentrasi sistem kepartaian, efektivitas, serta proporsionalitas hasil dan fragmentasi politik mendekati tujuan keserentakan. Hanya satu negara, yaitu Brasil yang menunjukkan hasil sebaliknya (Payne, 2002).

vestasi di Indonesia. Kebijakan proteksionisme Washington di bawah Presiden Donald Trump turut mendorong kemitraan ekonomi RI dengan Arab Saudi, Tiongkok, dan Rusia. Perubahan kebijakan Washington menunjukkan ketepatan pilihan politik luar negeri RI yang mengambil mitra ekonomi baru tanpa tersandera kecondongan ideologis negara-negara mitra. Politik luar negeri RI tiga tahun terakhir, dalam payung diplomasi ekonomi, menunjukkan perubahan orientasi signifikan dari politik luar negeri pemerintahan sebelumnya. Konvergensi ekonomi dunia di satu sisi dan pemerintahan baru AS yang mengambil jalan proteksionisme di sisi lain menguatkan pilihan politik luar negeri semacam ini. Politik luar negeri pemerintahan Presiden Jokowi mendapatkan kritik pada dua isu, yakni kemitraan dengan Tiongkok dan peran RI dalam penyelesaian tragedi Rohingya di Myanmar. Kemitraan dengan Tiongkok telah menjadi isu dan sumber kritik sejak tahun pertama, tetapi tragedi Rohingnya dengan masalahannya yang telah berlangsung lama dan Indonesia juga telah terlibat lama dalam penyelesaian soal ini – baru menjadi sasaran kritik dalam beberapa bulan terakhir sejak September 2017. Pemerintah mengabaikan kritik tentang kemitraan dengan Tiongkok, dan ini respons tepat, karena memang tidak ada yang salah dari kemitraan ini. Untuk tragedi Rohingya, RI dapat berperan lebih, yakni memanfaatkan kritik dalam negeri sebagai dukungan politik untuk menegaskan posisi sebagai pemimpin de facto ASEAN. RI harus mendorong mekanisme penyelesaian krisis kemanusiaan lintas negara di ASEAN.

dihadapi merupakan penentu, bagaimana strategi alokasi dan distribusi sumber daya hendaknya dilakukan. Taruhlah momen pilkada serentak 2018 di 171 daerah. Momen politik itu akan beroleh signifikansinya sebagai basis pijak strategi politik partai hadapi pemilu serentak 2019. Kemenangan gubernur dan bupati/wali kota merupakan modal tersendiri yang berkontribusi positif guna menjernihkan lanskap politik yang sedang direka. Setidaknya peta teritorial, kinerja elektoral, serta kepala daerah terpilih jadi sumber daya yang difokuskan untuk pilpres. Dampak selanjutnya, beban caleg berkurang dan berkonsentrasi hadapi pileg. Dengan demikian, partai sejak jauh hari, secara terukur melakukan alokasi dan distribusi sumber daya menghadapi belukar pemilu serentak 2019. Pada akhirnya, sebagai negara penganut presidensialisme, pilpres tetaplah jadi puncak hajatan politik, dan itu akan menyita segenap perhatian utama para aktor. Oleh karena itu, pertukaran sinyal yang beri indikasi munculnya koalisi permanen dan berbasis program, asosiasi simbolis partai kepada figur potensial dan sebaliknya, tetaplah jadi informasi menarik dan dinanti.

ECARA instrumental, kerangka legal pelaksanaan pemilu serentak 2019 telah disediakan dengan diundangkannya UU No 7/2017 tentang Pemilu. Namun, bagaimana para aktor politik baik partai, caleg, dan capres memahami dan menerjemahkan pemilu serentak 2019, masih menyisakan tanda tanya besar, mengingat, ini kasus pertama dan belum ditemui preseden sebelumnya di Indonesia. Harapan besar ingin dicapai melalui keserentakan, yaitu meminimalkan ekses bawaan presidensialisme multipartai. Ekses itu meniscayakan hadirnya situasi, yaitu presiden beroleh legitimasi mayoritas pemilih, tetapi berkebalikan dengan kursi dukungan di parlemen. Situasi itu memunculkan fenomena Parlamentarisierung des Praesidentialismus atau parlementarisasi

sistem presidensial (Nolte, 2004). Satu situasi, yakni berbagai agenda utama pemerintahan tidak lagi menjadi ranah eksklusif presiden, tetapi bergantung restu parlemen. Sinyalemen tersebut menemukan relevansinya dalam model pemerintahan presidensialisme yang menganut prinsip penyatuan kekuasaan dan tujuan, alih-alih pemisahan kekuasaan dan tujuan. Asumsi dasarnya, efektivitas pemerintahan terwujud dan hanya jika terjadi kolaborasi harmonis atau ‘perkawinan’ antara Presiden dan DPR dalam pengambilan kebijakan, utamanya pengesahan UU. Kolaborasi harmonis ketika Presiden menikmati dukungan kekuatan signifi kan di DPR. Prinsip itu tecermin dalam Pasal 20 ayat (2) UUD 1945, ‘Setiap RUU dibahas oleh DPR dan Presiden untuk

PARTISIPASI OPINI

Kirimkan ke email: opini@mediaindonesia.com atau opinimi@yahoo.com atau fax: (021) 5812105, (Maksimal 5.500 karakter tanpa spasi. Sertakan nama, alamat lengkap, nomor telepon, foto kopi KTP, nomor rekening, dan NPWP). Setiap materi baik artikel, tulisan, maupun foto, yang telah ditampilkan di harian Media Indonesia dapat dimuat kembali baik dalam format digital maupun nondigital yang tetap merupakan bagian dari harian Media Indonesia.

Pendiri: Drs. H. Teuku Yousli Syah MSi (Alm) Direktur Utama: Lestari Moerdijat Direktur Pemberitaan/Penanggung Jawab: Usman Kansong Deputi Direktur Pemberitaan: Gaudensius Suhardi Direktur Pengembangan Bisnis: Shanty Nurpatria Direktur Keuangan dan Administrasi: Firdaus Dayat Dewan Redaksi Media Group: Bambang Eka Wijaya, Djadjat Sudradjat, Elman Saragih, Gaudensius Suhardi, Laurens Tato, Lestari Moerdijat, Rahni Lowhur Schad, Saur Hutabarat (Ketua), Suryopratomo, Usman Kansong Redaktur Senior: Djadjat Sudradjat, Elman Saragih, Laurens Tato Kepala Divisi Pemberitaan: Teguh Nirwahyudi Kepala Divisi Content Enrichment: Ade Alawi Kepala Divisi Artistik & Foto: Hariyanto Asisten Kepala Divisi Pemberitaan: Haryo Prasetyo, Jaka Budisantosa, Mochamad Anwar Surahman, Ono Sarwono, Rosmery C. Sihombing, Sabam Sinaga, Victor JP Nababan Kepala Sekretariat Redaksi: Sadyo Kristiarto Redaktur: Adiyanto, Agus Mulyawan, Agus Triwibowo, Agus Wahyu Kristianto, Ahmad Punto, Anton Kustedja, Aries Wijaksena, Basuki Eka P, Bintang Krisanti, Cri Qanon Ria Dewi, Denny Parsaulian Sinaga, Eko Rahmawanto, Eko Suprihatno, Henri Salomo, Ida Farida, Iis Zatnika, Irana Shalindra, M. Soleh, Mathias S. Brahmana, Mirza Andreas, Patna Budi Utami, Soelistijono, Sitria Hamid, Widhoroso, Windy Dyah Indriantari

Sebagai jalan keluar, negara-negara Amerika Latin –penganut presidensialisme multipartai- melakukan rekayasa politik dengan menyerentakkan pelaksanaan. Melalui keserentakan, muncul fenomena coattails effect, yakni popularitas figur dan elektabilitas capres berdampak positif pada perolehan suara partai pengusung (Samuels, 2000). Fenomena yang hadir dalam keserentakan pemilu tersebut diyakini menyediakan insentif memadai bagi efektivitas pemerintahan presidensialisme multipartai karena legitimasi presiden terpilih kongruen dengan signifikansi kursi partai pendukung di parlemen. Namun, berbagai pengalaman empiris dan kisah sukses negara-negara Amerika Latin, untuk konteks RI tetaplah sebuah misteri. Sejauh ini terdapat tiga in-

Staf Redaksi: Abdillah M. Marzuqi, Adam Dwi Putra, Adhi M Daryono, Agung Wibowo, Ahmad Maulana, Akhmad Mustain, Anata Syah Fitri, Andhika Prasetyo, Arief Hulwan Muzayyin, Asni Harismi, Astri Novaria, Budi Ernanto, Cornelius Eko, Christian Dior Simbolon, Deri Dahuri, Dero Iqbal Mahendra, Dwi Tupani Gunarwati, Dzulfikri, Emir Chairullah, Eni Kartinah, Fario Untung, Fathia Nurul Haq, Fetry Wuryasti, Gabriela Jessica Restiana Sihite, Gana Buana, Ghani Nurcahyadi, Golda Eksa, Haufan H. Salengke, Hera Khaerani, Heryadi, Hillarius U. Gani, Iqbal Musyaffa, Irene Harty, Irvan Sihombing, Iwan Kurniawan, Jonggi Pangihutan M, Maggie Nuansa Mahardika, Mohamad Irfan, Muhamad Fauzi, Nur Aivanni Fatimah, Nurtjahyadi, Panca Syurkani, Permana Pandega Jaya, Puput Mutiara, Putri Anisa Yulianti, Raja Suhud V.H.M, Ramdani, Retno Hemawati, Richaldo Yoelianus Hariandja, Rommy Pujianto, Rudy Polycarpus, Selamat Saragih, Sidik Pramono, Siswantini Suryandari, Siti Retno Wulandari, Sugeng Sumariyadi, Sulaiman Basri, Sumaryanto, Susanto, Syarief Oebaidillah, Tesa Oktiana Surbakti, Thalatie Yani, Thomas Harming Suwarta, Usman Iskandar, Wisnu AS, Zubaedah Hanum Biro Redaksi: Dede Susianti (Bogor); Eriez M. Rizal (Bandung); Kisar Rajagukguk (Depok); Firman Saragih (Karawang); Sumantri Handoyo (Tangerang); Yusuf Riaman (NTB); Baharman (Palembang); Haryanto (Semarang); Widjajadi (Solo); Faishol Taselan (Surabaya) DIVISI TABLOID, MAJALAH, DAN BUKU (PUBLISHING) Kepala Divisi: Budiana Indrastuti Asisten Kepala Divisi: Tjahyo Utomo Redaktur: Sri Purwandhari CONTENT ENRICHMENT Periset: Heru Prasetyo (Redaktur), Desi Yasmini S,

Daftar terbuka Ada satu pertanyaan besar yang luput didalami, yaitu sejauh mana kompatibilitas sistem pileg dengan pemilu serentak. Apakah skema daftar terbuka berbasis suara terbanyak, sudah tepat dengan kebutuhan serta tujuan keserentakan? Pada pelaksanaan pemilu di RI, para caleg baik pusat, provinsi, maupun kabupaten/ kota menanggung beban selain

Gurit Adi Suryo, Dhika Kusuma Winata, Zico Rizki Bahasa: Dony Tjiptonugroho (Redaktur), Adang Iskandar, Henry Bachtiar, Meirisa Isnaeni, Ridha Kusuma Perdana, Riko Alfonso, Suprianto ARTISTIK Asisten Kepala Divisi: Rio Okto Waas Redaktur: Annette Natalia, Budi Setyo Widodo, Donatus Ola Pereda, Gatot Purnomo, Gugun Permana, Marjuki, Ruddy Pata Areadi Staf Artistik: Ami Luhur, Ananto Prabowo, Aria Mada, Bayu Wicaksono, Briyan Bodo Hendro, Catherine Siahaan, Dedy, Dharma Soleh, Duta Amarta, Fauzi Zulkarnaen, Haris Imron Armani, Haryadi, Marionsandez G, Muhamad Nasir, Muhamad Yunus, Nana Sutisna, Nehemia Nosevy Kristanto, Novi Hernando, Novin Herdian, Nurkania Ismono, Nurul Arohmat, Pamungkas Bayu Aji, Reza Fitarza Z, Rio Thaba Pratama Burhan, Riri Puspa Destianty, Rugadi Tjahjono, Seno Aditya, Swielida Angraita, Tampan Destawan, Tutik Sunarsih Olah Foto: Andi Nursandi, Sutarman PENGEMBANGAN BISNIS Kepala Divisi Marketing Communication: Fitriana Saiful Bachri Kepala Divisi Iklan: Gustaf Bernhard R Asisten Kepala Divisi Iklan: Wendy Rizanto Perwakilan Bandung: Sulaeman Gojali (022) 4210500; Surabaya: (031) 5667359; Yogyakarta: Andi Yudhanto (0274) 523167. KORESPONDEN Jawa Barat: Benny Bastiandy, SE (Cianjur/Sukabumi), Budi Mulia Setiawan, Depi Gunawan (Bandung), Nurul Hidayah (Cirebon), Reza Sunarya (Purwakarta), Setyabudi Kansil (Cianjur), Kristiadi (Tasikmalaya),

Pilkada serentak 2018 sebagai penentu Pada akhirnya, pemilu serentak 2019 akan ditentukan sejauh mana para aktor menerima dan memaknai constraint (batasan) terpasang. Batasan pertama, pemilihan dua cabang kekuasaan pada hari yang sama. Batasan kedua, pileg daftar terbuka berbasis suara terbanyak. Pemahaman dan penerimaan dua batasan ini merupakan input penting bagi partai guna penentuan strategi hadapi pemilu serentak 2019. Partai akan dihadapkan pada lanskap politik baru yang gambar detailnya masih direka-reka. Kemampuan menjernihkan peta politik yang

Banten: Deni Aryanto (Tangerang Selatan) Jawa Tengah: Akhmad Safuan (Pekalongan), Djoko Sardjono (Klaten), Ferdinand (Solo), Liliek Dharmawan (Purwokerto), Tosiani S (Temanggung), Supardji Rasban (Brebes), Yogyakarta: Agus Utantoro, Ardi Teristi Hardi, Furqon Ulya Himawan, Jawa Timur: Abdus Syukur (Pasuruan), Bagus Suryo Nugroho (Malang), Edy Saputra (Blitar), Heri Susetyo (Sidoarjo), Khoirul Hamdani (Banyuwangi), Muhammad Ahmad Yakub (Bojonegoro), Muhammad Ghozi (Madura), Sunarwoto (Madiun) Aceh: Amiruddin Abdullah (Pidie), Hendra Saputra (Banda Aceh), Sumatra Utara: Januari Hutabarat (Taput), Puji Santoso, Yennizar (Medan), Sumatra Barat: Hendra Makmur, Yose Hendra (Padang), Riau: Bagus Himawan, Rudi Kurniawansyah (Pekanbaru), Kepri: Hendry Kremer (Batam), Bangka Belitung: Rendy Ferdiansyah (Pangkalpinang), Bengkulu: Marliansyah, Jambi: Solmi, Lampung: Ahmad Novriwan (Bandarlampung), Kalimantan Barat: ArisMunandar (Sungai Raya), Kalimantan Tengah: Surya Suryanti (Palangkaraya), Kalimantan Selatan: Denny Susanto (Banjarmasin), Kalimantan Timur: Syahrul Karim (Balikpapan), Sulawesi Utara: Voucke Lontaan (Manado), Sulawesi Tengah: M Taufan SP Bustan (Palu), Subandi Arya (Poso), Sulawesi Barat: Farhanuddin (Mejene), Sulawesi Tenggara: Abdul Halim Ahmad (Kendari), Sulawesi Selatan: Lina Herlina (Makassar), Bali: Arnoldus Dhae (Denpasar), Gede Ruta Suryana (Kuta), NTT: Alexander Paulus Taum (Lembata), Palce Amalo (Kupang), Maluku Utara: Burhanuddin Arsyad (Ternate), Maluku: Hamdi Jempot (Ambon),

9

Papua: Marcelinus Kelen (Jayapura) Telepon Layanan Pembaca: (021) 5821303 Telepon Iklan: (021) 5812113, 5801480 Fax Iklan: (021) 5812107, 5812110 Fax Customer Service: (021) 5820476, Telepon Sirkulasi: (021) 5812095, Telepon Distribusi: (021) 5812077, Telepon Percetakan: (021) 5812086, Harga Langganan: Rp89.000 per bulan (Jabodetabek), di luar P. Jawa + ongkos kirim, No. Rekening Bank: a.n. PT Citra Media Nusa Purnama Bank Mandiri - Cab. Taman Kebon Jeruk: 117-009-500-9098; BCA - Cab. Sudirman: 035-3065014, Diterbitkan oleh: PT Citra Media Nusa Purnama, Jakarta, Alamat Redaksi/Tata Usaha/Iklan/Sirkulasi: Kompleks Delta Kedoya, Jl. Pilar Raya Kav. A-D, Kedoya Selatan, Kebon Jeruk, Jakarta Barat - 11520, Telepon: (021) 5812088 (Hunting), Fax: (021) 5812105 (Redaksi) e-mail: redaksi@mediaindonesia.com, Percetakan: Media Indonesia, Jakarta, ISSN: 0215-4935, Website: www.mediaindonesia. com, DALAM MELAKSANAKAN TUGAS JURNALISTIK, WARTAWAN MEDIA INDONESIA DILENGKAPI KARTU PERS DAN TIDAK DIPERKENANKAN MENERIMA ATAU MEMINTA IMBALAN DENGAN ALASAN APA PUN


10

SUARA ANDA

SELASA, 17 OKTOBER 2017

EDITORIAL

Tanggapan Editorial

16 Oktober 2017

Membangun Negeri

Gubernur untuk Semua H ARI ini, Anies BaswedanSandiaga Uno dilantik sebagai Gubernur-Wakil Gubernur DKI Jakarta. Banyak yang mengimbau supaya seluruh warga mendukung mereka. Sebuah imbauan yang jamak dan klise yang dilontarkan setiap menjelang pelantikan kepala daerah atau kepala negara dan kepala pemerintahan. Namun, imbauan itu terasa berbeda di DKI, tidak lazim, pun tak klise. Di balik imbauan itu tak diragukan masih ada polarisasi sisa-sisa pilkada DKI. Musabab polarisasi itu apalagi kalau bukan politisasi agama. Apalagi, gara-gara politisasi agama itu, Basuki Tjahaja Purnama harus mendekam di penjara. Luka politik gara-gara politisasi agama rupanya tak lekas sembuh. Sakit hati politik akibat politik identitas agama tampaknya tak mudah terobati.Kekalahan akibat senjata politik agama kiranya tak gampang bikin orang segera move on. Entah sampai kapan? Pilkada DKI telah menghadirkan pelajaran politik berharga bagi kita bahwa politisasi agama berdampak buruk bagi kehidupan politik warga. Kita mendesak elite politik untuk kembali ke jalan yang benar, tak lagi menggunakan agama sebagai senjata politik untuk menjemput kekuasaan dalam pilkada serentak 2018 dan Pilpres 2019. Sudah barang tentu kita berharap warga DKI mendukung gubernur dan

wakil gubernur baru. Kita tidak ingin, apalagi sampai berdoa segala, agar Anies-Sandi gagal. Kita tidak menghendaki Jakarta yang mulai tertata jadi berantakan lagi. Terus terang, Jakarta di tangan Ahok-Djarot semakin tertata baik. Kita harus mengucapkan terima kasih kepada Ahok-Djarot. Kita menginginkan Jakarta jauh lebih baik di tangan Anies-Sandi. Pilkada DKI dengan segala dinamikanya sudah selesai. Sudahi pula polarisasi yang terjadi di pilkada. Warga DKI mesti bersatu membangun Ibu Kota bersama gubernur dan wakil gubernur baru. Anies-Sandi harus bekerja ekstra keras untuk semua, bukan cuma para pendukung, betapa pun para pemilih AhokDjarot mungkin akan kritis kepada gubernur dan wakil gubernur baru. Bukankah dalam pidato kemenangan mereka, Anies-Sandi berjanji akan menjadi guber-

nur untuk semua? Dengan menjadi gubernur dan wakil gubernur untuk semua, kiranya Anies-Sandi berangsur-angsur bisa mengambil hati warga DKI yang tak memilih mereka dalam pilkada. De-

JANGAN sia-siakan kepercayaan rakyat yang memilih. Jabatan ialah kehormatan dan kesempatan untuk ikut berbakti pada bangsa/negara, menyejahterakan rakyat, dan membangun negeri.

Didi Gayani

ngan bekerja untuk semua, AniesSandi perlahan bisa mengobati luka politik para pendukung Ahok-Djarot. Jangan bikin luka politik warga akibat politisasi agama itu bertambah dalam, misalnya, seperti yang diisukan banyak orang, dengan mewujudkan Jakarta bersyariah. Anies-Sandi bukan gubernur dan wakil gubernur untuk semua bila mewujudkan itu karena Jakarta adalah kota plural. Anies-Sandi dengan latar belakang mereka punya tantangan tersendiri ketika memimpin Jakarta. Tantangan Anies dengan latar belakang intelektual ialah kaya wacana, miskin implementasi. Namun, Anies punya kelebihan karena setiap kebijakan yang diambilnya punya basis argumentasi kukuh. Sandi yang berlatar belakang pengusaha dikhawatirkan akan bertindak dalam koridor untung-rugi. Padahal, sebagai birokrat dia harus melayani. Namun, dengan latar belakang pengusaha, Sandi akan berlaku profesional dalam menjalankan kebijakannya. Banyak, kok, pengusaha sukses yang juga sukses sebagai politikus dan birokrat. Oleh karena itu, kita yakin AniesSandi mampu membuat Jakarta lebih baik, sejajar dengan ibu kota negaranegara lain. Kita yakin mereka pertama-tama bekerja untuk warga DKI, bukan untuk karier politik lebih tinggi. Selamat bekerja Anies-Sandi.

Untuk Semua

GUBERNUR untuk semua.

Seno Ireng

Jangan Terlalu

JANGAN terlalu euforia dalam segala hal, baik dalam kemenangan atau juga jangan terlalu sedih bila tidak menang. Kemenangan untuk semua.

Dyn Nasar

Mereka Tahu

MUDAH-mudahan mereka tahu apa yang akan mereka lakukan sebagai pejabat.

Fajar Sinaga

Bersama

MARI bergerak maju membangun bersama.

Yuli Artanto

Harus Lebih

HARUS lebih baik.

Handoko71.mh

Maju Kotanya

SELAMAT bertugas gubernur baru pilihan warga Jakarta. Jakarta untuk semua, maju kotanya bahagia warganya.

Haris_Mabar

Hargai Pluralitas

HARGAI pluralitas, jadilah pemimpin untuk semua.

@doyanmusik

DUTA

FORUM

Kirimkan keluhan dan komentar Anda tentang pelayanan publik ke e-mail: forum@mediaindonesia.com

Kirimkan komentar Anda atas tema: Bagaimana menghilangkan perilaku buang sampah sembarangan, termasuk di jalan raya? (16 - 21 Oktober 2017) opini publik ke e-mail: forum@mediaindonesia.com

Tagihan Kartu Halo Bobol, Siapa yang Bisa Melakukannya?

P

ADA 12 Oktober 2017 saya mendapat SMS d a r i Te l ko m s e l t e n tang jumlah tagihan kartu Halo saya dengan nomor 081153xxxx meroket menjadi sebesar Rp239.013. Padahal, selama ini HP tersebut tidak terkoneksi ke internet dan hanya saya gunakan untuk SMS atau menerima telepon dari saudara atau kolega yang sudah terlanjur menyimpan nomor itu. Sehingga tagihan

bulanannya hanya sekitar Rp30 ribuan. Ketika saya minta print out dari salah seorang CS Grapari Yogyakarta, ternyata pada tanggal 3-25 September 2017 ada 380 rekaman pemakaian. Antara lain pada tanggal 11-092017 telepon ke 0274-439053 (120 menit) yang saya tidak melakukannya dan saya coba telepon saat di depan CS tidak diangkat. Lalu, pada tanggal 15-09-

2017 tercatat SMS 248 kali ke nomor-nomor yang saya tidak kenal masing-masing ratarata 3 kali. Selanjutnya, pada tanggal 20-09-2017 tercatat SMS 114 kali ke nomor-nomor yang saya tidak kenal juga yang masing-masing rata-rata 3 kali. Satu hal yang pasti di HP saya tidak ada rekaman pengiriman. Saya jadi ingat, sekitar 3 tahun yang lalu kartu Halo itu

masih saya pasang di HP jadul Sony Ericson Z-610 (bukan android) juga hanya untuk SMS dan telepon. Suatu hari saya ditelepon CS Telkomsel menawarkan paket internet, tapi saya tolak. Ternyata sebulan kemudian tagihannya menjadi Rp450 ribuan. Ketika saya bawa ke Grapari, ternyata GPRS-nya terbuka dan HP sedang terhubung dengan internet. Saya menggunakan 3

kartu SIM yakni Kartu Halo 081153XXXX, 08122948XXXX, dan 0815794XXXX. Apakah karena Kartu Halo itu tagihannya minim setiap bulan sehingga ada siluman yang usil membebaninya tanpa lewat HP saya? Hanya Telkomsel yang bisa menjawab.

Abdul Rivai Harahap Trihanggo, Gamping, Sleman-55291

Kita Perlu Kamera Pemantau Pembuang Sampah

M

ENURUT Pasal 1 angka 1 dan angka 8 UU No 18 Tahun 2008 tentang Pengelolaan Sampah, termaktub bahwa sampah adalah sisa kegiatan sehari-hari manusia dan atau proses alam yang berbentuk padat sedangkan tempat pemrosesan akhir adalah tempat untuk memproses dan mengembalikan sampah ke media lingkungan secara aman bagi manusia dan lingkungan. Definisi yang jelas itu menjadikan kita sebagai masyarakat awam harus paham bahwa sampah selalu muncul setiap hari. Sampah tidak sekadar membuang plastik ke aliran sungai, membuang tisu dari dalam mobil, tetapi juga termasuk membuang ludah sembarangan. Apabila di Surabaya telah menggunakan kamera pemantau untuk memantau pelanggar lalu lintas di jalan raya khususnya sekitar lampu lalu lintas, cara tersebut dapat diterapkan pada hal lainnya. Kamera pemantau sampah dapat ditempatkan di tempat-tempat yang kemungkinan besar sampah dibuang secara bebas. Misalnya, di pinggiran jembatan, taman olahraga atau bermain, pinggiran kali, perumahan, atau kawasan publik lainnya. Mengin-

gat perkembangan hukum yang semakin memanusiakan manusia, siapa pun yang terpantau membuang sampah tidak pada tempatnya akan dikenai sanksi sosial (bukan sanksi pidana) seperti halnya di luar negeri yakni menyapu jalan dalam rentang waktu tertentu atau bekerja di panti jompo merupakan hal yang biasa. Saya yakin dengan adanya kamera pemantau sampah, perilaku membuang sampah sembarangan akan berkurang. Pemasangan kamera pemantau sampah ini haruslah mendapat dukungan dari banyak pihak karena hingga saat ini, masalah sampah merupakan masalah serius yang dialami banyak negara. Namun, cara tersebut tidak akan berhasil apabila doktrin untuk menjaga kebersihan tidak diberikan secara sempurna di tingkat pendidikan dasar mengingat para generasi awal itulah yang akan bertindak setelah diri kita. Jadi marilah kita memungut sampah yang berserakan dan membuangnya pada tempatnya demi kebaikan bersama.

Tomy Michael Tenaga edukatif FH Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya

PENGUMUMAN PRAKUALIFIKASI

Nomor : 602.1/01-POKJA/ROOFTOP_TOWN/BKS/X/2017 Panitia Seleksi yang diangkat berdasarkan Keputusan Walikota Bekasi Nomor 027 /Kep.565KLPBJ/XII/2016 tentang Kelompok Kerja Pengadaan Badan Usaha Pelaksana Dalam Rangka Kerja Sama Pemerintah dengan Badan Usaha Dalam Penyediaan Infrastruktur di Kota Bekasi akan melaksanakan Pelelangan Metode Prakualifikasi Dua Sampul untuk Pekerjaan Investasi Kerja Sama Building Operate Transfer (BOT) Gedung Parkir Gelanggang Olahraga Chandrabaga Bekasi. 1. Persyaratan Peserta Memiliki : a. Akte Pendirian dan perubahannya; b. SIUP dan Izin lainnya yang berkesesuaian; c. Pengalaman di bidang sejenis; d. Tenaga ahli di bidangnya; e. Memiliki NPWP dan telah memenuhi kewajiban perpajakan tahun pajak terakhir (SPT Tahun 2016) serta memiliki laporan bulanan PPh Pasal 21, PPh Pasal 23 (bila ada transaksi), PPh Pasal 25/Pasal 29 dan PPN (bagi Pengusaha Kena Pajak) paling kurang 3 (tiga) bulan terakhir dalam tahun berjalan. Peserta dapat mengganti persyaratan ini dengan menyampaikan Surat Keterangan Fiskal (SKF); dan f. Modal Kerja yang cukup. 2. Pendaftaran dan Pengambilan Dokumen Kualifikasi: Hari/Tanggal : Rabu s .d S elasa / 1 8 O ktober 2 017 s .d 2 4 O ktober 2 017 Waktu : 09.00 s.d 15.00 WIB Tempat dan alamat : Sekretariat Panitia Seleksi Bagian Fasilitasi Pengadaan Barang/Jasa Setda Kota Bekasi Jl. Jend. A. Yani No. 1- Bekasi Demikian disampaikan untuk menjadi perhatian. Bekasi, 17 Oktober 2017 KELOMPOK KERJA PENGADAAN BADAN USAHA TTD


PERKOTAAN

SELASA, 17 OKTOBER 2017

11

PR buat Anies, Jakarta masih belum Sehat Peringkat ke-57 dari 60 kota, dalam memberikan warga rasa aman, dan posisi ke-56 khusus soal rasa aman terkait dengan kondisi kesehatan. Baru itu yang bisa dicapai. Perlu kerja keras untuk mendongkrak posisi itu. NICKY AULIA WIDADIO nicky@mediaindonesia.com

AKARTA menduduki posisi empat terendah dalam daftar kota di dunia yang memberikan jaminan rasa aman bagi warga, versi The Economist Intelligence Unit. Dalam laporan Safe Cities Index 2017 itu, salah satu indikator ialah rasa aman warga di bidang kesehatan. Sebuah kota besar memiliki banyak faktor yang menentukan seberapa besar warga mereka merasa aman. Kehidupan urban yang diwarnai kompleksitas memengaruhinya.

J

The Economist Intelligence Unit meriset 60 kota di dunia, menggunakan 49 indikator. Salah satu kategori indikator yang utama, yakni keamanan atas jaminan kesehatan (health security). Bagaimana sebuah kota menyediakan perlindungan bagi warga melalui kebijakan jaminan kesehatan ialah ukurannya. Kota dengan jaminan kesehatan terbaik ialah kota berpenduduk memiliki akses kesehatan memadai, baik dalam penanganan darurat maupun pelayanan sosial di bidang kesehatan. Khusus di kategori itu, Ja-

karta ada di posisi lima terbawah dari 60 kota. Capaian yang rendah itu dinilai pengamat tata kota, Nirwono Yoga, tidak mengejutkan. Warga megapolis dengan ritme dan mobilitas hidup yang tinggi, sebagian besar menghabiskan waktu di jalanan. Polusi asap kendaraan di DKI Jakarta pun telah mencapai angka 2,5 PM alias dalam taraf berbahaya. Ketika mereka pulang, masih banyak dari mereka yang harus menerima kenyataan menempati rumah yang tanpa sirkulasi udara maupun saluran air yang layak. Begitulah kira-kira penggambaran soal kondisi yang dihadapi warga Jakarta dalam keseharian mereka menurut Nirwono. Dia menilai wajar Jakarta masih jauh predikat ‘kota sehat’.

Edukasi warga Pemprov DKI punya peker-

Salah satu pekerjaan rumah gubernur baru ialah mendidik warga untuk peduli dengan kehidupan perkotaan dengan menerapkan pola hidup sehat. jaan rumah berat di bidang kesehatan. Selama ini pemprov sudah berupaya meningkatkan kualitas kesehatan warga. Salah satunya ialah dengan terobosan jaminan kesehatan berbentuk kartu Jakarta sehat (KJS). Setiap tahun, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta mengalokasikan dana sekitar Rp1,2 triliun hingga Rp1,3 triliun

untuk KJS. Untuk fasilitas kesehatan, belum lama ini Jakarta memiliki tambahan puskesmas. Di penghujung masa jabatannya sebagai gubernur, Djarot Saiful Hidayat meresmikan 18 puskesmas dan 2 rumah sakit umum daerah (RSUD) dari total 34 puskesmas dan 5 RSUD yang dibangun pada tahun ini. Sisanya direncanakan diresmikan pemerintah baru pada Desember tahun ini. Dinas Kesehatan juga memiliki program Ketuk Pintu Layani dengan Hati (KPLDH) di setiap puskesmas. Tugas utamanya melakukan tindakan preventif dan kuratif atas masalah kesehatan warga. Namun, tampaknya hasil sejumlah terobosan tersebut belum cukup baik ketika disandingkan dengan kota-kota besar dunia. Menurut Nirwono, pemerintah selama ini lebih banyak melakukan tindakan kuratif ketimbang tindakan

preventif dalam penanganan masalah kesehatan warga. “Pelayanan kesehatan di r u m a h s a k i t , p e l u n c u ra n KJP, BPJS, itu hilirnya, justru menjadi beban pemerintah selamanya. Pemerintah tida k m e l a k uk a n i n ve s t a s i (kesehatan) di bidang penataan kotanya. Seolah-olah ini dianggap terpisah,” kata Nirwono kepada Media Indonesia, kemarin. Menuju kota sehat, ujarnya, perlu dilakukan dari hulu, menjadikan masyarakat sebagai ujung tombak penerapan pola hidup sehat. Itulah pekerjaan rumah gubernur baru. Ia berharap pemprov tidak hanya gencar melakukan pembangunan fisik fasilitas kesehatan, tapi juga mengedukasi masyarakat untuk hidup dengan budaya berkota. “Secara teknis sudah banyak maju, tapi masyarakatnya tidak banyak dididik untuk peduli dengan kehidupan

perkotaan. Ini penting, warga kotanya perlu diedukasi. Gubernur baru ini kan punya latar belakang pendidikan, harusnya bisa mengedukasi warganya,” urainya. Berdasarkan deskripsi The Economist, kota-kota terbaik dalam security health itu tak hanya melulu soal pelayanan dan fasilitas, tapi juga harus menciptakan lingkungan sehat lewat penyediaan ruang terbuka hijau (RTH) dan penataan arus kendaraan. Pembangunan RPTRA pada pemerintahan sebelumnya patut diapresiasi, tapi menurut Nirwono, perlu terus ditambah terutama porsi RTH-nya. Dalam menanggapi hasil riset itu, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyatakan ada banyak hal yang akan dilakukan terkait dengan indeks kota aman di Ibu Kota. “Itu (masalah kesehatan) merupakan salah satu yang kita ingin jadi prioritas,” ujarnya. (J-4)


12

REGIONAL

SELASA, 17 OKTOBER 2017

Emil Fokus Dongkrak Popularitas Suara PPP sudah pasti mendukung Ridwan Kamil. Saat ini partai tengah menggodok kader internal sebagai calon wagub. KRISTIADI

kristiadi@mediaindonesia.com

B

MI/ SUPARDJI RASBAN

JALUR PERORANGAN: Komisi Pemilihan Umum Kota Tegal mengadakan kegiatan sosialisasi Pilkada Gubernur/Wakil Jawa Tengah melalui jalur perorangan di Tegal,

Jawa Tengah, Sabtu (14/10). Hingga saat ini sudah ada lima orang yang berminat mendaftar menjadi calon Gubernur/Wakil Gubernur Jawa Tengah, melalui jalur perorangan atau indenpenden.

PNS Dilarang Berikan KTP-E untuk Dukung Calon BADAN Kepegawaian dan Pendidikan Latihan Daerah (BKKD) Banyumas, Jawa Tengah (Jateng), menyiapkan sanksi untuk pegawai negeri sipil (PNS) yang tidak netral dalam Pilkada 2018. Bahkan, PNS dilarang menyerahkan fotokopi KTP-E untuk mendukung calon tertentu. Kepala BBKD Banyumas Achmad Supartono menegaskan PNS tidak boleh menyerahkan fotokopi KTP-E untuk mendukung calon bupati atau gubernur yang maju secara perseorangan.

“Kalau ada yang menyerahkan KTP-E, itu berarti sudah tidak netral. Tentu kalau PNS memihak bakal mendapatkan sanksi,” tegasnya, kemarin. Dijelaskan Supartono, sesuai dengan UU No 5 tahun 2014 tentang Aparatur Sipil Negara (ASN), sudah sangat jelas ancaman untuk PNS yag tidak netral ialah pemecatan. “Oleh karena itu, jauh-jauh hari kami minta PNS netral. Itu merupakan peringatan agar PNS menjaga diri dan tidak terlibat dalam politik praktis,”

ujarnya. Sebelumnya, anggota KPU Jateng Diana Ariyanti mengatakan PNS dilarang memberikan dukungan kepada bakal calon perseorangan. “Pilkada 2018 menjadi catatan khusus karena KTP-E dari unsur PNS bakal dicoret,” katanya. Sementara itu, Plt Wali Kota Tegal Nursholeh mengingatkan anggota Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) harus bekerja profesional, netral, dan tidak diskriminatif.

Hal itu disampaikan Nursoleh dalam sambutan yang dibacakan Kasubag Pemerintahan Umum Setda Kota Tegal, Lelys Siswinarti, saat pelantikan anggota Panwas Kota Tegal. Menurutnya, bila ada temuan pelanggaran, segera laporkan sesuai dengan wewenangnya. Pihaknya yakin semua pihak sudah memahami tanggung jawab sehingga pemilihan umum akan berjalan dengan lancar. Ketua Panwas Kota Tegal, Akbar Kushariyanto, menye-

but untuk dapat mengembang tugas sebagai anggota Panwas Kecamatan tentunya ia dituntut bekerja penuh tanggung jawab, teliti, jujur, adil, dan independen serta penuh netralitas. Anggota Panwas Kecamatan yang baru dilantik secepatnya berkoordinasi dengan pemangku kepentingan di wilayah kerja masing-masing. “Sekretariat Panwas Kecamatan segera memulai proses pembentukan PPL sehingga kita akan dapat menyusun program kerja.” (LD/JI/N-5)

Koalisi Tiga Partai Usung Mustafa Pimpin Lampung

MI/ EVA PARDIANA

KOALISI LAMPUNG KECE: (Dari kiri) Ketua DPD Hanura Sri Widodo, Ketua DPW NasDem

Mustafa, Ketua DPW PKS Ahmad Mufti Salim, Sekretaris DPW NasDem Fauzan Shibron menyampaikan keterangan terkait Koalisi Lampung Kece di Lampung Tengah, kemarin. Koalisi tersebut sepakat untuk mengusung dan memenangkan Mustafa dalam Pilgub Lampung 2018 mendatang.

Publik Aktif Kawal Pemilu Karawang KOMISI Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Karawang, Jawa Barat, menyatakan sudah lebih dari 200 orang melakukan pendaftaran Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dari 30 kecamatan. Hal tersebut pun memastikan KPU untuk tidak memperpanjang masa pendaftaran PPK untuk Gubernur (Pilgub) Jabar 2018 mendatang. Kemarin, sekitar 254 peserta sudah mendaftar. “Dan kami melihat jumlah ini sudah cukup,” kata komisioner KPU setempat, Adam Bachtiar, kemarin. Adam menyebutkan pendaftar mencapai 254 orang. Pihaknya akan sangat leluasa untuk melakukan seleksi. Sebabnya, pendaftar

yang sebelumnya sudah menjadi PPK dua kali pemilihan tidak akan menjadi anggota kembali. Namun, mereka akan diarahkan menjadi Panitia Pemungutan Suara (PPS). “Untuk 30 kecamatan di Karawang, yakni 150 PPK yang bertugas untuk pilgub,” ucapnya. Karena melihat hal tersebut, Adam menilai kondisi pendaftar PPK yang banyak membuktikan partisipasi masyarakat untuk mengawal pemilu sangat aktif. Seleksi, dikatakan Adam, akan dilakukan dengan tes tulis dan wawancara, yang akan dimulai pada 20 Oktober 2017. “Dalam seleksi wawancara

akan disisakan 10 orang untuk per wilayah pendaftaran. Kemudian 5 orang akan dipilih untuk menjadi PPK,” pungkasnya. Sementara itu, pendaftaran Panitia Pemilih Kecamatan (PPK) dan Panitia Pemungutan Suara (PPS) untuk Pilkada Serentak 2018 sepi peminat. Sampai jelang hari terakhir pendaftaran, jumlah pendaftar PPK di kantor KPU Kabupaten Bandung Barat masih kurang dari target. Komisioner KPU Bandung Barat Ai Wildani Sri Aidah menyebutkan sejauh ini pendaftar PPK baru berjumlah 149 orang, sedangkan targetnya 160 orang atau 10 orang per kecamatan. (CS/DG/ PO/TS/N-5)

KOALISI tiga partai, NasDem, Hanura, dan PKS (Lampung Kece) siap mengusung Ketua DPW NasDem Lampung Mustafa sebagai Calon Gubernur Lampung periode 2019-2024. “Kami tiga partai menyatakan hasil keputusan musyawarah bersama tiga partai bersepakat untuk mengusung dan memenangkan Mustafa sebagai calon Gubernur Lampung,” kata Ketua DPW PKS Lampung Mufti Salim, didampingi Sri Widodo, Ketua DPD Partai Hanura Lampung, dan Sekretaris DPW Partai NasDem Lampung Fauzan Sibron, di RM Siang Malam, Lampung Tengah, kemarin. Mufti bilang tiga partai koalisi sepakat menamakan koalisi tersebut dengan Lampung Kece. “Mohon doa seluruh masyarakat Provinsi Lampung. Ke depan masyarakat Provinsi Lampung diharapkan lebih baik lagi dengan adanya gubernur periode 2018-2024, yakni Bapak Mustafa,” tegasnya. Terkait dengan calon wakil gubernur yang akan mendampingi Mustafa, Koalisi Lampung Kece akan terus menjalin komunikasi dan berdiskusi siapa calon wakil yang pantas mendampingi Mustafa pada Pilgub Lampung 2018 mendatang. Mufti juga menambahkan Koalisi Lampung Kece tidak akan menutup diri untuk menerima partai lain yang ingin masuk berkoalisi. Sementara itu, calon Gubernur Lampung Mustafa mengucapkan terima kasih kepada partai Koalisi Lampung Kece yang sudah mendukung dan akan memperjuangkan dirinya. “Saya akan berjuang dan bekerja bersungguh-sungguh

dari amanah tiga partai koalisi ini,” ujar Mustafa. Sementara itu, DPP Partai NasDem tidak mau gegabah mengeluarkan rekomendasi untuk calon kepala daerah yang akan di usung di pilkada Kota Pangkal Pinang. Demikian disampaikan Koordinator Wilayah Bangka Belitung DPP Partai NasDem Lusyani Swandi di Kantor DPW NasDem Babel di Pangkal Pinang.

AKAL calon gubernur Jawa Barat (Jabar) 2018, Ridwan Kamil, mengaku tengah fokus meningkatkan elektabilitasnya untuk Pilkada Jabar 2018 mendatang. Hal itu dilakukan seiring dengan semakin menguatnya sinyal Partai Persatuan Pembangunan (PPP) bakal mengusung dirinya. “Fokus saya pada saat ini ialah meningkatkan popularitas dan elaktabilitas di masyarakat. Tugas saya sederhana, yaitu sosialisasi dengan mengedepankan etika yang baik,” sebut pria yang lebih akrab dengan sapaan Kang Emil itu di Bandung, kemarin. Sebelumnya, Ketua Umum PPP Romahurmuziy dan DPW PPP Provinsi Jabar telah memberi sinyal kuat untuk mengusung Kang Emil sebagai bakal calon gubernur. Adanya pernyataan itu tentu membuat dirinya semakin tenang untuk berkonsentrasi bertarung di Pilkada Jabar 2018. Musababnya, dia baru mendapatkan dukungan dari dua parpol yakni Partai NasDem dan PKB. Dukungan kedua parpol itu belum mencukupi syarat minimal 20 kursi. Dengan adanya dukungan PPP, praktis Kang Emil telah memenuhi syarat untuk melenggang di pilkada Jabar. Terlebih, dari berbagai survei yang dilakukan lembaga survei, namanya menjadi yang paling tinggi ketimbang kandidat lain. Sembari menunggu kecukupan dukungan dari partai politik, tugas Kang Emil sejatinya tinggal mempertahankan tingkat elektabilitasnya yang cukup tinggi.

Terkait dengan kepastian dukungan dari partai-partai lain, Emil mengaku tidak ambil pusing karena semua yang menentukan ialah level elite partai. “Semua ditentukan dari Jakarta,” tutur dia. Secara terpisah, seusai menyerahkan berkas pendaftaran persyaratan calon peserta Pemilu 2019 di KPU Kabupaten Tasikmalaya, Ketua DPC PPP Kabupaten Tasikmalaya, Cecep Nurul Yakin, mengatakan PPP sudah pasti mendukung Ridwan Kamil. Saat ini partai tengah menggodok kader internal yang bisa disandingkan dengan Ridwan Kamil sebagai calon wakil gubernur. “Kader terbaik dari PPP dipastikan akan mendukung calon gubernur Jabar yakni Ridwan Kamil, tetapi untuk dua kandidat yang maju dalam pemilihan tersebut masih menunggu rekomendasi dari DPP PPP dan dipastikan ada satu rekomendasi yang turun untuk satu calon,” papar dia.

Safari politik Wakil Gubernur Jawa Barat Deddy Mizwar secara mendadak menyambangi Kantor DPD PDIP Jabar. Hal itu pun memunculkan spekulasi bahwa Deddy Mizwar akan menggunakan bendera PDIP untuk maju ke pilgub Jabar. Menurut pria yang akrab disapa Demiz itu, kedatangannya ke markas partai berlambang banteng moncong putih sebagai upaya komunikasi awal untuk pilgub Jabar. Namun, ia masih enggan membuka diri untuk maju di pilgub Jabar melalui PDIP. “Ini awal dari komunikasi politik sebagai pembina daerah. Tapi belum tentu saya ke PDIP karena saya menghormati proses penjaringan yang dilakukan PDIP,” Kata Demiz. Demiz menginginkan kondisi politik di Jabar tetap kondusif. Ia terutama mendatangi PDIP karena dinilai banyak peminat yang ingin menggunakan bendera partai itu untuk maju dalam pilgub Jabar. Pasalnya PDIP merupakan satu-satunya partai politik yang bisa mengusung calon sendiri ke pilgub Jabar karena memiliki 20 kursi di legislatif. (BY/BB/N-5)

“Saya akan berjuang dan bekerja bersungguhsungguh dari amanah tiga partai koalisi ini.” Mustafa

Ketua DPW NasDem Lusyana mengatakan salah satu alasan DPP NasDem belum mengeluarkan Rekomendasi ialah survei untuk para kandidat calon wali kota Pangkal Pinang masih berlangsung. “Untuk Pangkal Pinang survei para kandidat masih berlangsung, nanti hasilnya siapa yang mendapatkan rekomendasi, baru dapat diketahui (15/10),” kata Lusyana. Pilkada Pangkal Pinang, diakui dia, merupakan pilkada yang banyak menarik perhatian parpol di Babel. Rata-rata mereka semua ingin menang di Pangkal Pinang. Begitu pula NasDem. “Pangkal Pinang ini barometer pilkada Babel,” ujarnya. (EP/RF/SL/YH/N-5)

MI/ABDUS SYUKUR

CALON BUPATI: Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten

Pasuruan, Udik Djanuantoro berbincang dengan Eddy Paripurna dari PDIP yang mencalonkan diri sebagai calon Bupati Pasuruan, Jawa Timur, kemarin. Fungsionaris DPC PDIP Kabupaten Pasuruan bertandang ke DPD Partai Golkar, untuk mengantarkan dua kader PDIP Eddy Paripurna sebagai calon bupati dan Andri Wahyudi sebagai calon wakil bupati.


REGIONAL

SELASA, 17 OKTOBER 2017

13

Anggaran Perjalanan Babel Naik Terus ANGGARAN dana perjalanan dinas Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kepulauan Bangka Belitung naik sekitar Rp1,5 miliar. Bila pada 2017, anggaran perjalanan sebesar Rp5 miliar menjadi sekitar Rp6,5 miliar. Kepala Biro Umum Pemprov Babel Ellyana di Pangkalpinang, kemarin, mengatakan dana itu untuk membiayai perjalanan dinas, mulai gubernur hingga staf baik untuk perjalanan ke dalam kota, luar kota, antarprovinsi, maupun ke luar negeri. “Itu untuk seluruh pegawai. Mulai dari gubernur hingga staf. Tahun depan kemungkinan ada kenaikan tapi enggak sampai Rp8 miliar,” kata Ellyana. Dia menjelaskan, untuk perjalanan dalam negeri, maksimal empat hari. Adapun bila ke luar negeri paling lama enam hari. Dana perjalanan dinas, jelas dia, sudah mengakomodasi uang transportasi lokal, biaya makan, dan uang saku. “Kalau saya ke Thailand itu, saya nerima US$250 sehari. Bedanya kalau luar negeri uang lumpsum sudah termasuk hotel, transportasi lokal, makan minum, dengan maksimal enam hari perjalanan,” jelasnya. Pada 12 Mei, Presiden Joko Widodo melantik Gubernur Babel Erzaldi Rosman Djohan. Sejak dilantik, Erzaldi sudah beberapa kali bepergian ke luar negeri. Akan tetapi, Ellyana mengaku tidak semua perjalanan dinas itu ditanggung negara. “Kalau pak gubernur baru yang ke Tiongkok dan Abu Dhabi. Kalau yang lain tidak. Seperti yang ke Malaysia menggunakan dana pihak ketiga dan diperbolehkan.” Kasubag Perjalanan Dinas Biro Umum Setda Pemprov Babel Herman Naviar menyebutkan, hingga September 2017, biaya perjalanan dinas sudah terpakai Rp3 miliar. “Gubernur baru sekali ke Tiongkok, kemudian Kepala Biro Umum Ellyana ke Thailand, dan ada dinas lain yang ke Malaysia. Yang lain saya tidak ingat,” ujarnya. Bupati Penajam Paser Utara Yusran Aspar menyebutkan, APBD 2017 Kabupaten Penajam Paser Utara mengalami selisih lebih kurang Rp15 miliar. “Dengan selisih itu, sejumlah kegiatan yang belum dibayar akan ditunda pada 2018,” ujarnya. Sebagai upaya menyeimbangkan kas daerah 2017, perlu ada pengurangan sejumlah kegiatan, mulai perjalanan dinas hingga pembangunan fisik. (RF/Ant/N-1)

ANTARA/ABRIAWAN ABHE

HUT KE-348 SULAWESI SELATAN: Gubernur Sulawesi Selatan Syahrul Yasin Limpo (tengah) berswafoto bersama pelajar di Rumah Jabatan Gubernur Sulsel, Makassar, Sulawesi Selatan,

kemarin. Dalam rangka memperingati HUT ke-348 Sulawesi Selatan, Pemerintah Sulsel memberikan kesempatan kepada masyarakat dan pelajar untuk mengunjungi rumah jabatan gubernur guna mempelajari tentang sejarah rumah jabatan yang dulunya gedung pemerintahan Belanda.

Tunggakan Rastra Rp2,2 Miliar Camat di Bojonegoro meminta Bulog mengevaluasi penyaluran rastra kepada desa yang menunggak pembayaran. Pasalnya, desa dianggap mengabaikan arahan dari kecamatan. M YAKUB

yakub@mediaindonesia.com

S

EJUMLAH desa di empat kecamatan di Bojonegoro, Jawa Timur, menunggak pembayaran beras untuk keluarga sejahtera (rastra) hingga Rp2,2 miliar terhitung sejak Juli. Hal itu terungkap dalam rapat koordinasi dan evaluasi program rastra di Gedung Pemkab Bojonegoro, kemarin. Kepala Subdivre Bulog Bojonegoro Irsan Nasution menjelaskan tunggakan rastra terjadi sejak Juli. “Hanya ada beberapa kecamatan yang menunggak atau tidak membayarkan kepada Bulog sejak Juli,” ungkapnya.

Namun, dia enggan memerinci kecamatan yang berutang pada Bulog. Dia mengultimatum pelunasan tunggakan pada pertengahan bulan depan. Dia menjelaskan Bulog mempercepat penyaluran rastra untuk Desember pada bulan ini. Tunggakan senilai Rp2,2 miliar itu, jelas dia, termasuk penyaluran rastra hingga Desember. Dia mengapresiasi kecamatan yang sudah melunasi kewajiban mereka. Menurut dia, sampai 15 Oktober, rastra yang sudah tersalurkan mencapai 98,11% dari pagu 21.863.160 kilogram atau terealisasi 21.450.341 kilogram (kg). Sisanya, kata dia, yang belum disalurkan sebanyak 413 ton di tujuh kecamatan.

Dalam rapat itu, para camat meminta Bulog mengevaluasi desa yang menunggak pembayaran ra s t ra . B a h k a n , k a l a u p e r l u diberikan sanksi penghentian pengiriman beras karena pihak kecamatan sudah memberikan arahan tapi tidak diindahkan pihak desa. Sementara itu, Pemerintah Kota Serang, Provinsi Banten, masih menyisakan tunggakan pembayaran rastra 2016 sebesar Rp60 juta dan Kabupaten Serang sebesar Rp20 juta. Kepala Dinas Ke t a h a n a n P a n g a n P r o v i n s i Banten M Ali Fadillah di Serang, mengatakan pihaknya sedang menurunkan tim untuk mengecek tunggakan pembayaran rastra kepada Bulog. “Tim sedang di lapangan mengecek hingga ke tingkat desa/kelurahan. Nanti akan ketahuan di mana yang belum dibayarkannya,” kata Ali. Sebab, kata dia, berdasarkan laporan dari pemkot, sudah terbayarkan. “Informasi dari pihak Pemkot

Desa di Tangerang, Banten, bersedia membayar tunggakan rastra begitu dipanggil kejaksaan negeri. Serang sudah dibayarkan, tetapi belum terlaporkan ke Bulog. Makanya kita telusuri apakah di pihak desa/ kelurahan atau di bank, kita belum tahu,” kata Ali.

Gandeng jaksa Kejaksaan Negeri Kabupaten Tangerang, Banten, memanggil 32 kepala desa yang menunggak pembayaran rastra 2016 sebesar Rp600 juta. “Mereka akhirnya bersedia melunasi dan yang menunggak hanya sekitar 10% lagi,” kata Kepala Kejaksaan Negeri Kabupaten Tangerang Firdaus.

Firdaus mengatakan pihaknya berwenang untuk memanggil kepala desa karena telah menjalin nota kesepakatan dan kesepahaman bersama Bulog. “Ada juga kepala desa yang langsung membayar begitu mendengar kabar mau diundang kejaksaan,” katanya. Saat ini, lanjut dia, tunggakan rastra hanya sekitar Rp100 juta dan para kepala desa berjanji untuk melunasi utang mereka. Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar mengatakan pihaknya mengapresiasi langkah Bulog menggandeng kejaksaan. Bulog Divre Maluku dan Maluku Utara juga akan menggandeng kejaksaan untuk mendatangi camat yang menunggak rastra. “Bulog bersama Aspidum Kejati akan jalan bersama melakukan pertemuan dengan para camat di daerah-daerah yang belum melunasi tunggakan rastra,” kata Kadivre Bulog Maluku dan Maluku Utara Muhamad Nuh Hentihu di Ambon, kemarin. (FL/Ant/N-1)

Tendangan Anggota DPRD Rontokkan Proyek Tembok TIGA anggota Komisi C DPRD Kota Pasuruan, Jawa Timur, berang dengan buruknya kualitas pengerjaan proyek pembangunan pagar baru unit perbekalan kefarmasian Dinas Kesehatan Kota Pasuruan. Ketiga anggota DPRD itu, yakni A Shodiq, Helmi, dan Zainal, kemarin, melihat kondisi proyek di Jalan Ir H Juanda yang berdekatan dengan Dinas Kesehatan Kota Pasuruan. Begitu turun dari mobil, ketiganya memeriksa bangunan tembok. Sebagian semen tembok masih terlihat basah. Helmi mengambil sepotong bambu yang tergeletak dan menekan bangunan tembok. Sontak, tembok mulai ambrol. Helmi kemudian memukul tembok dengan keras hingga berguguran. “Pembangunan seperti ini tidak bisa dilanjutkan. Ini harus dihentikan dan dibongkar untuk dikerjakan ulang,” teriak Helmi sembari membanting bambu yang dipegangnya. Shodiq meminta para pekerja yang ada di lokasi untuk menghentikan kegiatan saat itu juga. Dia juga meminta agar semua pihak terkait dengan proyek senilai Rp623 juta untuk datang ke lokasi. Kepala Dinas Kesehatan Kota Pasuruan dr Bambang Pramono yang mengetahui kedatangan anggota dewan, langsung menuju ke

lokasi dengan berjalan kaki. Salah seorang pengawas datang ke lokasi proyek dan langsung disemprot ketiga anggota dewan. Apalagi, ketika anggota dewan melihat tembok sebelah barat. Semen di tiang beton langsung berpretelan saat dicolek jari. Sontak, Zainal menendang tembok. Walhasil, tembok roboh bak tanpa perekat sama sekali. Dari Kota Medan, Sumatra Utara, massa dari Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kota Medan, berunjuk rasa di Kantor Wali Kota Medan. Mereka menyoroti buruknya fasilitas umum serta pelayanan masyarakat, terkhusus kondisi jalan. Koordinator aksi, Efendi Kardo Naibah, mengatakan aksi ini meminta Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memeriksa proyekproyek di Kota Medan. “Kami anggap ada kongkalikong di dalamnya karena verifikasi tidak sesuai dengan fakta di lapangan. Kota Medan sekarang dijuluki kota sejuta lubang,” ungkapnya. Presiden Joko Widodo pada Sabtu (14/10) mengunjungi jalan-jalan yang rusak di Kota Medan hingga Presiden sampai memberikan komentar. “Tugas wali kota untuk menyelesaikan. Kalau enggak segera dikerjakan, duluan saya kerjakan nanti.” (AB/PS/N-1)

PENGUMUMAN PENGALIHAN SAHAM PT LENTERA ESA PERMATA (PTLEP) PTLEP d/a Gedung Citywalk Sudirman Lt Dasar Unit 08, Jln.KH. Mas Mansyur No.121, JakPus 10220. DKI Jakarta, Indonesia, yang Anggaran Dasarnya termuat dalam Akta Pendirian No. 1 ttgl 3 Juli 2008, dibuat dihadapan Esther Riawati Gunawan, S.H. Notaris di Jakarta, disahkan MENKUMHAMRI No.AHU-87880. AH.01.01. Tahun 2008 ttgl 20 Nov 2008 sebagaimana telah diubah, terakhir dengan Akta PKR PTLEP No. 21 ttgl 13 Jan 2017 dibuat dihadapan Ivan Gelium Lantu S.H., M.Kn., Notaris di Kota Depok sebagaimana dimaksud dalam Surat DitJen AHU KEMENHUMKAM RI No.AHU.AH.01.03-0016855 ttgl 16 Jan 2017, dengan ini mengumumkan Keputusan Pemegang Saham Diluar Rapat Umum Pemegang Saham PTLEP tgl 29 Sept 2017 untuk pengalihan 1.000 (seribu)/100% (seratus persen) saham yang ditempatkan dan disetor penuh dalam PTLEP milik Tn. Raymond Prasetiya Teguh kepada Tn. Denny Siswanto Winata dan kepada Tn. Harsono Loa masing-masingnya sejumlah 375 (tiga ratus tujuh puluh lima) saham dan kepada Ny. Evelyn sejumlah 250 (dua ratus lima puluh) saham. Setiap pihak yang berkepentingan termasuk namun tidak terbatas pada kreditur (pemilik piutang), pemasok, pemegang jaminan ataupun pihak lain memiliki tuntutan/gugatan atau kepentingan apapun terhadap PTLEP yang berkeberatan atas pengambil-alihan PTLEP tersebut, maka keberatan tertulis atas hal-hal tersebut harus diajukan selambat-lambatnya 30 (tiga puluh) hari kalender sejak tanggal pengumuman ini. Apabila tidak ada pihak yang mengajukan keberatan tertulis dalam jangka waktu tersebut diatas, maka pihak-pihak tersebut dianggap menyetujui pengambil-alihan PTLEP tersebut. Informasi dan Keberatan dapat diperoleh dan atau diajukan melalui Kuasa Hukum PTLEP Situmeang & Situmeang Law Firm d/a Ruang 201, Lt 2 Situmeang & Situmeang Building Jln Letjend S Parman Kav 82C JakBar 11420, DKI Jakarta, Indonesia. Jakarta, 29 September 2017 DIREKSI PT. LENTERA ESA PERMATA

TES NARKOBA:

Petugas Badan Narkotika Nasional Provinsi Aceh melakukan pengambilan urine anggota Satpol PP saat tes narkoba di Banda Aceh, Aceh, kemarin. Pemeriksaan urine yang melibatkan sebanyak 924 personel Satpol PP dari kabupaten/kota se-Aceh itu merupakan salah satu upaya penegakan hukum untuk mencapai pemerintah Aceh bebas narkoba. ANTARA/AMPELSA


14

INTERNASIONAL

SELASA, 17 OKTOBER 2017

Maduro Menang, Oposisi Tolak Hasil Pemilu PRESIDEN Venezuela Nicolas Maduro mengklaim menang telak pada pemilihan umum regional, Minggu (15/10), berdasarkan hasil pengumuman resmi Dewan Pemilu Nasional (CNE). Namun, kubu oposisi menolak hasil tersebut. Partai Sosialis Maduro memenangi 17 dari 23 negara bagian sedangkan koalisi oposisi Demokrat Union Roundtable (MUD) merebut lima negara bagian dengan satu negara bagian ragu-ragu. Hasil itu menjadi pukulan telak bagi oposisi yang telah menganggap pemilihan itu sebagai referendum terhadap Maduro setelah berbulanbulan menggelar demonstrasi mematikan, akan tapi gagal mendongkelnya. Dengan semangat berapi-api, Maduro mengatakan ‘Chavismo’, seruan warisan mantan presiden Hugo Chavez pada 2013, telah memenangi suara rakyat di negeri itu. “Kami memiliki 17 gubernur, 54% suara, 61% partisipasi, 75% dari gubernur, dan negara ini telah diperkuat. Saya me-

minta agar kita merayakannya dengan sukacita, musik, dansa, tapi dalam damai, menghormati pesaing,” tutur Maduro. Dia juga mengaku telah mengirim pesan kepada pemimpin oposisi, Julio Borges yang berisi, ‘Demi cinta Tuhan, tetaplah hasil yang transparan’. Nantinya sumpah gubernur baru akan diserahkan kepada Majelis Konstituante. Namun oposisi bersikeras, para gubernur tidak akan dilantik sebelum Majelis Konstituante dianggap sah. Bagi Maduro, jajak pendapat itu menjadi kesempatan untuk melawan tuduhan kediktatoran dari rakyatnya dan masyarakat internasional setelah membentuk Majelis Konstituante. Direktur kampanye MUD, Gerardo Blyde menolak kemenangan telak Maduro itu dan meminta audit penuh atas hasil pemilu tersebut. “Kami memiliki kecurigaan serius, keraguan, tentang hasil yang akan diumumkan dalam beberapa menit,” kata Blyde sebelum hasil resmi

Weah dan Boakai Duel di Putaran II MANTAN pesepak bola internasional George Weah dan Wakil Presiden Liberia Joseph Boakai akan bertarung dalam pemilihan umum presiden putaran kedua pada 7 November. Hal itu diumumkan komisi pemilihan umum Liberia, Minggu (15/10) waktu setempat. Dengan jumlah suara yang masuk dari tempat pemungutan suara sebanyak 95,6%, Weah, mantan punggawa AC Milan, memenangi 39,0% suara dan Boakai 29,1%. Karena tidak ada kandidat yang meraih 50% suara sebagai syarat untuk menang langsung di putaran pertama pemungutan suara, Selasa (10/10), mereka harus bertemu di babak berikutnya. Siapa pun yang memenangi putaran kedua pemungutan suara akan menggantikan Presiden Ellen Johnson Sirleaf, kepala negara perempuan terpilih pertama Afrika, yang mengundurkan diri setelah maksimal dua masa jabatan. Ketua Komisi Pemilihan Umum Nasional Jerome Korkoya mengatakan kepada wartawan bahwa 1.550.923 suara telah dihitung dan tingkat partisipasi pemilih dalam pemilu sebesar 74,52% di negara kecil di Afrika Barat itu. Serah terima jabatan atau transisi kekuasaan ini akan menjadi suksesi kekuasaan secara damai Liberia yang pertama dalam lebih dari tujuh dekade. “Sekarang ada dua pilihan

yang jelas. Kami yakin kita adalah alternatif yang tepat,” ujar Wilmot Paye, Ketua Partai Persatuan tempat Boakai berasal. “Ini bukan pertanyaan siapa yang memimpin, ini pertanyaan siapa yang akan memenangi perlombaan. Pada akhirnya, kita akan menang,” tambah Paye. Ia optimistis akan menang karena suara 18 kandidat yang yang kalah di babak pertama akan beralih ke Boakai. Sementara Wilson Tarpeh, manajer kampanye Coalition for Democratic Change (CDC), tempat Weah bernaung, mengatakan partainya ‘siap menghadapi putaran berikutnya. T i g a k a n d i d a t l a i n ny a meraih suara signifikan, dengan pemimpin oposisi veteran Charles Brumskine sebesar 9,8%; mantan eksekutif Coca-Cola Alexander Cummings (7,1%); dan mantan panglima perang Prince Johnson (7,0%). Pemilih Liberia memiliki pilihan yang jelas antara kandidat kemapanan Boakai, yang telah bekerja di jabatan pemerintahan selama lebih dari tiga dekade, dan Weah yang populer, namun tidak berpengalaman. Boakai berusaha menampilkan dirinya sebagai orang lebih energik setelah mendapatkan julukan tidak beruntung ‘Sleepy Joe’ karena kecenderungannya tertidur di acara publik. (AFP/ Hym/I-2)

AFP/PRESIDENCIA

PEMILU REGIONAL VENEZUELA: Presiden Venezuela Nicolas Maduro (kanan) berbicara didampingi anggota majelis konstituante Diosdado Cabello, di Caracas,

Venezuela, Minggu (15/10). Maduro mengklaim menang telak pada pemilihan umum regional berdasarkan hasil pengumuman resmi Dewan Pemilu Nasional (CNE). Namun, kubu oposisi menolak hasil tersebut. diumumkan. Survei opini publik juga sempat memprediksi kemenangan

oposisi antara 11 dan 18 gubernur negara bagian ditambah dugaan permainan kotor pe-

Pemerintah Spanyol mendesak Presiden Catalonia Carles Puigdemont untuk menentukan sikap terkait status Catalonia paling lambat pada Kamis (19/10) pukul 10.00 waktu setempat. HAUFAN HASYIM SALENGKE haufan_hasyim @mediaindonesia.com

P

RESIDEN Catalonia Carles Puigdemont, kemarin, menolak mengatakan apakah dia telah mengumumkan kemerdekaan dari Spanyol. Ia kemudian menyerukan sebuah pertemuan mendesak dengan Perdana Menteri Spanyol Mariano Rajoy untuk menyelesaikan krisis politik terburuk di negara itu dalam satu generasi. Menanggapi tenggat Senin (16/10) pagi yang ditetapkan Madrid untuk mengklarifikasi posisinya, Puigdemont meminta pembicaraan dengan Rajoy ‘sesegera mungkin’. Tapi, dia tidak memberikan jawaban pasti ‘ya atau tidak’ seperti yang diminta Madrid setelah pidato kemerdekaannya yang ambigu pekan lalu. Spanyol telah memberikan Puigdemont tenggat hingga Senin (16/10) pukul 10.00 waktu setempat untuk memperjelas pendiriannya. Dalam sebuah surat yang ditujukan kepada Rajoy, Puigdemont menulis, ‘Selama dua bulan ke depan, tujuan utama kami ialah mengajak Anda berdialog.’ Alih-alih mendapatkan jawaban yang dinginkan, Menteri Luar Negeri Spanyol Alfonso Dastis mengatakan Puigdemont telah gagal memberikan jawaban yang jelas.

merintah yang memindahkan ratusan tempat pemungutan suara dari daerah yang men-

dapat dukungan tinggi. “Semua studi pendapat prasidang, semua perhitungan

kami, sangat berbeda dari hasil yang akan diumumkan,” ungkap Blyde. (AFP/Ire/I-1)

Catalonia Ajak Madrid Berunding

“Sudah jelas Puigdemont belum menanggapi, belum memberikan kejelasan atas apa yang kami tanyakan kepadanya,” ujar Alfonso Dastis kepada wartawan. Puigdemont telah mengatakan kepada anggota daerah bahwa dia siap membawa Catalonia ‘menjadi sebuah negara merdeka’ setelah referendum pemisahan diri pada 1 Oktober yang berlanjut

4 3 2 1 0 -1 -2 -3 -4

meski ada larangan pengadilan dan ditentang keras Madrid. Namun, dia langsung mengatakan akan menangguhkan proses persidangan untuk memberi waktu bagi perundingan dengan Madrid. Puigdemont dan beberapa sekutu separatis ingin melakukan mediasi dengan Madrid mengenai nasib wilayah berpenduduk 7,5 juta

120 100 80

4 2 0 -2

250 150 50 0

niat baik, mengenali masalah dan menghadapinya, saya yakin kita bisa menemukan jalan menuju solusi,” ia menambahkan. Catalonia, sebuah daerah paling makmur yang menyumbang seperlima PDB Spanyol, memiliki bahasa dan budaya sendiri, namun terbelah mengenai kemerdekaan. Pihak separatis berpendapat wilayah kaya itu membantu menopang Spanyol, mengatakan Catalonia membayar lebih banyak pajak, namun tidak memperoleh apa yang harus diterima dan memisahkan diri akan menjadi jalan mencapai kesejahteraan.

Hingga Kamis

60

0

40

100

20

200

0

300

30%

60%

25

50

20

40

15

30

10

20

5

10

-5

6

jiwa itu, sebuah gagasan yang menurut pemerintah pusat bukan sebuah permulaan. “Penghentian mandat politik yang diberikan jajak pendapat pada 1 Oktober menunjukkan tekad pihak kami untuk menemukan solusi dan bukan konfrontasi,” kata dia dalam suratnya kepada Rajoy. “Jangan biarkan situasi semakin memburuk. Dengan

Pemerintah pusat Spanyol, kemarin, mengatakan Presiden Catalonia Carles Puigdemont belum menjelaskan apakah dia telah mengumumkan kemerdekaan atau tidak, mendesaknya untuk menentukan sikapnya dengan tenggat Kamis (19/10) pukul 10.00 waktu setempat. “Pemerintah menyesalkan presiden pemerintah Catalonia telah memutuskan untuk tidak menanggapi permintaan pemerintah,” kata Wakil Perdana Menteri Soraya Saenz de Santamaria dalam sebuah konferensi pers. Ia menambahkan, “Apa yang telah diminta dan kami minta adalah kejelasan.” (AFP/ Hym/I-2)

Masa Depan tidak Menentu Anak Rohingya P

AFP/MUNIR UZ ZAMAN

BAYI ROHINGYA: Pengungsi Rohingya Hasina Aktar bersama

bayinya yang baru lahir, Mohammed Jubayed, di rumah mereka di kamp pengungsi Kutupalong, Ukhia, Bangladesh, Sabtu (14/10). Wanita-wanita dan bayi-bayi mereka menjadi kelompok yang paling rentan untuk hidup dalam kondisi putus asa di pengungsian.

ANGGILAN untuk salat atau azan asar terdengar di sekitar kamp pengungsian Kutupalong, Bangladesh, saat Hasina Aktar meninggalkan klinik temporer tempat dia melahirkan 24 jam lebih awal. Perempuan 20 tahun itu hampir tidak dapat berjalan dan membawa putranya yang masih bayi. Di balik kegembiraannya karena melahirkan dengan selamat, di hati Aktar terbesit waswas besar tentang masa depan mereka. Aktar dan bayinya, Mohammed Jubayed, menghadapi perjuangan hidup dan mati, setelah terbawa dalam salah satu

krisis pengungsi terbesar dalam beberapa dasawarsa. Ia termasuk dari 530 ribu lebih muslim Rohingya yang lari menyelamatkan diri dari tindakan keras aparat di Negara Bagian Rakhine, Myanmar, ke Bangladesh dalam delapan pekan terakhir. Diselimuti dengan handuk mandi robek, kulit Mohammed kecil berwarna merah karena iritasi yang disebabkan panas dan kelembapan yang menyelimuti kamp-kamp di sekitar kota perbatasan Cox’s Bazar di Bangladesh, tempat minoritas Rohingya yang teraniaya mencari tempat perlindungan. Menjaga kebersihan ialah

perjuangan dan infeksi pascamelahirkan yang disebabkan gizi buruk marak di antara bayi yang baru lahir. Ini ialah salah satu dari banyak ancaman di kamp-kamp penuh sesak yang sekarang menjadi rumah bagi pengungsi itu. Di depan klinik, Aktar hampir tidak bisa berbicara saat ditanya di mana keluarganya berada. Dia mencoba menghubungi mereka via telepon, tapi tidak ada yang menjawab. Setelah 30 menit, suami dan ibu mertuanya tiba setelah perjalanan mereka ke klinik tertahan hujan deras. Keluarga itu bergegas ke kamp dengan melewati

jalan becek berbau busuk, dengan anak-anak telanjang bermain di genangan air yang hitam dan asap tebal naik dari bukit terdekat saat makan malam disiapkan. Aktar berjuang keras untuk berjalan dengan suami dan ibunya saat mereka kembali ke gubuk dengan atap plastik hitam dan lantai lumpur yang merupakan rumah baru Mohammed. Ada empat orang dewasa dan dua anak yang sudah tinggal di tempat sempit yang sulit berdiri tegak itu. Masih terbungkus handuk, Mohammed kecil tidur di atas tikar di sudut gubuk di antara panci dan wajan. “Saat lantai tanah

membuatnya sakit, dia menangis,” kata sang ibu. Namun, secara keseluruhan Mohammed bertahan dengan baik meski dia masih belum memiliki pakaian. “Saya hanya bisa menyusuinya empat atau lima kali sehari, saya tidak punya cukup ASI,” kata sang ibu, masih kelelahan setelah melahirkan. Nur Kalima, anak perempuan Aktar yang berusia 3 tahun, ingin perhatian yang cukup diberikan untuk saudara barunya. Namun, Aktar harus mencurahkan waktunya untuk menanak nasi dengan sedikit garam. (AFP/Haufan Hasyim Salengke/I-1)


JAGAT MOGADISHU SOMALIA

SELASA, 17 OKTOBER 2017

KIRKUK, IRAK

O N T H I S DAY

1962: Pembantaian Warga Aljazair

Dunia Kecam Aksi Bom Mogadishu PARA pemimpin dunia mengecam aksi bom bunuh diri yang mengguncang Ibu Kota Somalia, Mogadishu, pada akhir pekan lalu. Ledakan yang terjadi pada Sabtu (14/10) di perempatan di Hodan, distrik komersial di Mogadishu itu menyebabkan sedikitnya 276 orang tewas dan lebih dari 300 orang lainnya terluka. Amerika Serikat dalam per nyataan kecamannya menegaskan bahwa mereka siap mendukung pemerintah dan rakyat Somalia dalam memerangi terorisme. Menteri Luar Negeri Inggris Boris Johnson mengatakan negaranya mengecam aksi pengecut di Mogadishu yang menyebabkan banyak warga tidak bersalah menjadi korban.

15

PADA 17 Oktober 1962, polisi Prancis melakukan pembunuhan massal terhadap lebih dari 200 warga Aljazair. Saat itu, warga Aljazair itu sedang berdemonstrasi di Paris untuk WIKIPEDIA menuntut diadakannya perundingan damai guna mengakhiri perang kemerdekaan Aljazair dari penjajahan Prancis. Situasi demonstrasi semakin memanas dengan meledaknya sebuah bom yang menewaskan beberapa polisi Paris. Maurice Popon yang menjadi kepala polisi Paris waktu itu memerintahkan pasukannya untuk membunuh orang-orang Aljazair. Secara resmi, polisi mengumumkan hanya tiga orang yang tewas dan 67 luka-luka, tetapi saksi mata menyatakan sangat banyak jasad yang mengambang di Sungai Seine setelah kejadian itu. Pada 1998, Maurice Popon diadili atas kasus kerja samanya dengan Nazi Jerman. Dalam pengadilan itu, kasus pembantaian warga Aljazair puluhan tahun lalu juga ikut terangkat dan terungkap bahwa jumlah yang tewas jauh lebih banyak daripada yang diakui. Popon kemudian dijatuhi hukuman sepuluh tahun penjara atas kejahatan melawan kemanusiaan.

AFP/AHMAD AL-RUBAYE

1973: Embargo Arab

REBUT WILAYAH KURDI: Warga sipil Irak berkerumun saat pasukan Irak tiba di pinggiran selatan Kirkuk, kemarin. Bentrokan dilaporkan terjadi antara pasukan Irak dan pejuang Kurdi Irak, setelah Baghdad mengirim pasukan ke area yang dikuasai Kurdi di Provinsi Kirkuk. Televisi milik pemerintah melaporkan bahwa pasukan Irak telah menguasai beberapa daerah, termasuk ladang minyak, tetapi pejabat Kurdi membantahnya.

Pasukan Irak Rebut Kirkuk P

AFP/POOL/PHILIPPE WOJAZER

Emmanuel Macron

Presiden Prancis Emmanuel Macron, lewat Twitter, mengatakan, “Prancis menyatakan solidaritas dengan Somalia. Kami mendukung Uni Afrika memerangi kelompok teroris.” Adapun Turki, lewat juru bicara kepresidenan Ibrahim Kalin, mengungkapkan bahwa Ankara mengirimkan pesawat yang mengangkut obat-obatan. Turki juga akan menerbangkan korban luka ke Ankara untuk mendapatkan perawatan. Turki merupakan donor dan investor utama di Somalia. Turki meresmikan pusat pelatihan militer asing di Somalia, pada September lalu. (AFP/*/I-2)

ASUKAN Irak berhasil merebut bandara, pangkalan militer utama, dan sebuah ladang minyak di Provinsi Kirkuk, yang kaya minyak, dari pasukan Peshmerga Kurdi kemarin pagi di selatan Kota Kirkuk. Objek-objek vital itu direbut dalam operasi be sar-besaran yang dipicu re ferendum kemerdekaan Kurdi. Komando Operasi Gabungan Irak, gabungan semua kekuatan propemerintah, mengata kan unit antiteroris telah mengambil alih basis militer K1 di sebelah barat laut Kota Kir kuk yang disengketakan. Pangkalan militer K1 adalah markas besar Divisi 12 tentara Irak yang didirikan tentara Amerika Serikat pada 2003. Peshmerga menguasai pangkalan tersebut pada pertengahan 2014, memanfaatkan kekacauan saat Islamic State (IS) merebut sebagian besar wilayah Irak.

Pasukan Irak dapat menguasai basis tersebut setelah penarikan pejuang Peshmerga yang setia kepada Serikat Patriotik Kurdistan (PUK), partai politik yang setia kepada Presiden Irak, Fuad Masum. Televisi pemerintah mengumumkan kemenangan provinsi tersebut ‘tanpa pertempuran’ meskipun sumber militer di kedua belah pihak melaporkan terjadi saling tembak roket Katyusha ke selatan ibu kota provinsi tersebut. “Unit-unit kontraterorisme, divisi angkatan bersenjata lapis ke-9, dan polisi federal telah berhasil mengendalikan daerah-daerah penting di Provinsi Kirkuk tanpa berperang,” imbuh jenderal dari divisi kontra terorisme. Kendati demikian, ribuan warga meninggalkan distrik Kurdi di Kirkuk karena takut terjadi bentrokan setelah operasi pasukan militer Irak. Eksodus terjadi dengan bus

Komando Operasi Gabungan Irak mengatakan unit antiteroris telah mengambil alih basis militer K1 di sebelah barat laut Kota Kirkuk. dan mobil menuju Arbil dan Sulaimaniyah, dua kota utama otonomi Kurdistan Irak, sehingga menyebabkan kemacetan lalu lintas di jalan-jalan Kirkuk. Pejabat setempat yang bertanggung jawab atas pengungsi menyatakan puluhan ribu orang, kebanyakan orang Kurdi menuju ke luar kota. Di saat bersamaan, ada pula orang-orang di pinggiran selatan Kirkuk yang menyambut kedatangan pasukan Irak.

Perdana Menteri Irak Haider al-Abadi mengatakan, “Kami telah memberi perintah kepada angkatan bersenjata untuk mengambil alih keamanan di Kirkuk.” “Peshmerga telah menarik diri dari Tal Al-Ward (sebelah tenggara Kirkuk) dan dari zona industri di pinggiran kota Kirkuk tanpa pertempuran,” kata penasihat Massoud Barzani, Pemimpin Kurdi, Hemin Hawrami. Tercatat hingga 10 Peshmerga tewas dan 27 lainnya lukaluka dalam bentrokan tersebut dan dirawat di rumah sakit di Kirkuk, menurut Wakil Direktur Kesehatan di wilayah Chamchamal, Sherzad Hassan. Menurut pejabat Kurdi, puluhan gerilyawan Peshmerga lain nya hilang. Lebih jauh ke selatan, dua orang tewas da lam baku tembak di Tuz Khurmatu, 75 kilometer dari Kirkuk. (AFP/Ire/I-1)

CHITTAGONG, BANGLADESH

Perahu Rohingya Terbalik, 10 Tewas SETIDAKNYA 10 orang tewas dan belasan lainnya hilang setelah sebuah kapal bermuatan penuh pengungsi Rohingya yang sedang menuju Bangladesh tenggelam di sungai yang memisahkan kedua negara tersebut, kemarin. “Kapal itu membawa sekitar 50 orang ketika tenggelam di muara Sungai Naf pagi tadi. Sepuluh jenazah telah ditemukan termasuk empat korban anak-anak, dan 21 orang lainnya selamat dari kejadian tersebut,” kata Komandan Penjaga Perbatasan Bangladesh Letnan Kolonel S M Ariful Islam. Islam menambahkan, 21 orang berhasil selamat dengan berenang ke tepian setelah perahu memancing itu terbalik.

Penjaga perbatasan dan sungai melakukan operasi pencarian dan penyelamatan di sungai tersebut. Insiden ini ialah tragedi terbaru yang menimpa warga Rohingya saat mencoba menye lamatkan diri dari aksi ‘pembersihan etnik’, demikian sebutan oleh PBB, yang dilakukan otoritas Myanmar sejak akhir Agustus lalu. Hampir 200 warga Rohingya tewas tenggelam dalam beberapa pekan terakhir saat mencoba menyeberangi sungai untuk menyelamatkan di ri dari kekejaman militer Myanmar. Mereka umumnya mengungsi berjejalan di atas perahu kayu kecil. Anggota polisi senior, Sheikh

Ashrafuzzaman, mengatakan aparat keamanan telah menemukan mayat enam anak dan empat perempuan. “Kecelakaan itu terjadi saat subuh,” ujar Shams Uddin warga setempat yang menyaksikan insiden itu. “Perahu terbalik saat pengemudi mencoba menuju tepian dengan melawan arus.” PBB mengatakan, sekitar 537 ribu warga Rohingya telah tiba di Bangladesh dalam tujuh pekan terakhir. Mereka menyelamatkan diri dari kekerasan oleh militer Myanmar di Negara Bagian Rakhine. Juru bicara penjaga perbatasan, Mayor Iqbal Ahmed, mengatakan sekitar 12 ribu orang lagi telah tiba di Bangladesh dalam 24 jam terakhir. (AFP/*/I-1)

CFACT

PADA 17 Oktober 1973, negara-negara Arab yang menjadi produsen minyak memulai embargo minyak mereka terhadap Amerika, Inggris, dan negara-negara lain yang menjual minyak kepada Israel. Embargo itu dilakukan karena Amerika dan Inggris dianggap memberikan bantuan militer secara besar-besaran kepada pihak Israel dalam perang antara rezim itu dan Suriah serta Mesir yang dimulai 6 Oktober tahun yang sama. Sehari setelah pengumuman dinaikkannya harga minyak oleh OPEC (Organization of the Petroleum Exporting Countries), organisasi yang anggotanya terdiri dari negara-negara pengekspor minyak, negara-negara Arab mengumumkan embargo mereka terhadap Amerika Serikat, Inggris, dan Israel. Akibatnya, harga minyak menjadi semakin tinggi dan negaranegara Barat mendapat kesulitan besar akibat embargo yang dikenal dengan periode oil shock itu. Pada Maret 1974, embargo tersebut ditarik kembali setelah Menteri Luar Negeri Amerika Serikat, Henry Kissinger, berhasil melakukan negosiasi perjanjian gencatan senjata antara Israel dan Suriah.

1979: Bunda Teresa Raih Nobel Perdamaian YANG Teberkati Bunda Teresa dari Kalkuta atau lebih dikenal sebagai Bunda Teresa ialah seorang biarawati Katolik terkenal dan kontroversial. Ia bekerja di antara orang miskin di Kalkuta. Bunda Teresa diberi Penghargaan Templeton pada 1973, Hadiah Nobel Perdamaian pada 17 Oktober 1979, dan penghargaan tertinggi warga sipil India, Bharat Ratna, pada 1980. WIKIPEDIA Ia juga dijadikan warga negara kehormatan Amerika Serikat pada 1996. Bunda Teresa diberkati Paus Yohanes Paulus II pada Oktober 2003. Karena itu, ia dipanggil Teresa Teberkati. Awal kehidupan perempuan istimewa ini sangat sedikit diketahui, kecuali dari tulisannya sendiri. Teresa dilahirkan sebagai Agnes Gonxha Bojaxhiu di Uskub, sebuah kota di Kerajaan Ottoman, Provinsi Kosovo. Ayahnya seorang pedagang sukses. Ia anak bungsu dari tiga bersaudara. Ia merasa terpanggil untuk menolong si miskin sejak berumur 12 tahun. Ia mengambil keputusan untuk melatih dirinya dalam kerja misi di India. Bunda Teresa ialah anggota mudika di paroki setempat yang disebut Sodality. Ketika berusia 18 tahun, Bunda Teresa bergabung dengan Kesusteran Loreto, sebuah komunitas biarawati Irlandia di Rathfarnham dengan misi di Kalkuta. Teresa kemudian dikirim ke Darjeeling, India, sebagai suster novisiat. Pada 1931, ia melakukan kaulnya yang pertama di sana dan memilih nama Suster Maria Teresa. Ia mengambil kaulnya yang terakhir pada Mei 1937 dan mendapatkan gelar keagamaan Bunda Teresa. 17 Oktober | History | BBC | Dok.mi


SELASA, 17 OKTOBER 2017

SELEBRITAS

PODIUM

ONLINE

TNI Akui Sektor Barang dan Jasa Rentan Kebocoran PERAN pengawasan dan pemeriksaan terkait dengan proses pelaksanaan pengadaan barang/jasa di lingkup TNI harus dilakukan secara konsisten. (Polkam dan HAM)

Moratorium Pembangunan Hotel di Yogyakarta akan Diperpanjang MORATORIUM pemberian izin pembangunan hotel baru di Kota Yogyakarta akan berakhir pada Desember 2017. Rencananya, moratorium tersebut akan diperpanjang. (Nusantara)

Kementan Dorong Kembangkan Bawang Putih di Ciwidey KAWASAN perbukitan di Ciwidey Kabupaten Bandung yang biasa ditanam tanaman palawija dan sayuran kini mulai dicoba ditanami bawang putih. (Nusantara)

(021) 5821303

PEMASANGAN IKLAN:

(021) 5812113 / 5801480

HALAMAN 16

SUSI PUDJIASTUTI

Kemungkinan 2019 TUNAI sudah satu periode kepemimpinan Gubernur DKI Jakarta yang dijabat tiga nama. Inilah satu Pilkada DKI Jakarta 2012 yang melahirkan tiga gubernur, yakni Joko Widodo (Jokowi), Basuki Tjahaja Purnama (Ahok), dan Djarot Syaiful Hidayat. Tentu saja masing-masing menduduki kursi Jakarta 1 hanya sepenggal periode. Jokowi dua tahun, Ahok dua setengah tahun, Djarot hanya empat bulan. EBET Jokowi menjadi presiden, Ahok terpidana kasus penodaan agama, Djarot mungkin akan tetap berpolitik sesuai Djadjat Sudradjat tugas partai (PDIP). Ketiganya punya Dewan Redaksi Media Group gaya kepemimpinan berbeda. Namun, mereka satu napas satu jiwa memimpin Jakarta. Tak ada hal prinsip yang menjadi penyebab konflik terbuka seperti pendahulu, pasangan Fauzi Bowo-Prijanto, misalnya. Prijanto bahkan mengundurkan diri setahun sebelum masa jabatannya habis. Namun, inilah pilkada DKI yang paling punya dinamika tinggi dalam sejarah pemilihan gubernur Ibu Kota. Ini pula pilkada dengan rakyat Indonesia bisa menilai seperti apa kualitas kepemimpinan Jokowi, Ahok, dan Djarot di panggung Ibu Kota. Gubernur Jakarta inilah yang menjadi tiket buat Jokowi maju sebagai calon presiden pada Pemilu 2014. Tentu nanti ini bisa pula berlaku bagi Anies Baswedan dan Sandiaga Uno. Ahok menjadi fenomenal, bukan saja ia Tionghoa--dan ini baik bagi Indonesia--tapi berani melawan ‘siapa saja’. Ahok, yang juga anggota DPR, seperti tengah menguji konstitusi yang memberi kesederajatan bagi seluruh warga negara. Ia kerap mengungkapkan dirinya mempunyai triple minority; Tionghoa, Kristen, dan bukan Jawa. Mungkin karena itu pula, ia harus melipatgandakan kerja, keberanian, dan tentu kecakapan. Secara terbuka pula ia beberapa kali mengungkapkan ingin menjadi presiden. Karena itu, ia menjadi ‘penguji’ keindonesiaan yang baik. Mungkin Ahok serius. Mungkin sebagai ‘test the water’ saja. Namun, saya melihatnya Ahok serius. Faktanya, di mana pun Ahok pergi selalu dipenuhi masyarakat yang ingin berdekatan dengannya. Bahkan, di sebuah perhelatan di saat banyak pejabat tinggi hadir, Ahok tetap menjadi magnet. Kehadirannya selalu menimbulkan ‘kehebohan’, sekurangya para perempuan ingin berswafoto dengannya; kecuali ketika kampanye pada Pilkada 2017, ada warga yang menolaknya. Dengan Ahok menjadi gubernur, terlebih lagi memang berkinerja baik, Indonesia kian menjadi harapan dalam mengelola kebinekaan. Bolehlah kita bangga dan bisa pamer bahwa di Jakarta, Indonesia, ada gubernur nonmuslim dan Tionghoa pula. Ini sama seperti para wali kota muslim di Eropa, seperti Wali Kota London Sadiq Khan, Wali Kota Monte Argentario (Italia) Mohamed Arturo Cerulli, Wali Kota Rotterdam Ahmed Aboutaleb. Banyak rakyat di beberapa daerah memimpikan punya model pemimpin seperti Ahok. Ia pun menjadi kandidat Gubernur DKI Jakarta terkuat. Namun, malapetaka itu datang, kasus Al-Maidah 51. Ini menjadi amunisi ampuh untuk ‘menyelesaikan’ langkahnya. Seluruh musuh Ahok bersukacita, sebaliknya para pendukungnya amat berduka. Lepas dari keputusan penjara dua tahun atas tekanan massa, tapi betapa penting ‘manajemen mulut’ bagi para pemimpin. Meski berada dalam bui, survei Indikator Politik Indonesia pada September menempatkan Ahok dan Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo sebagai calon paling kuat untuk mendampingi Jokowi dalam Pilpres 2019. Direktur Eksekutif Indikator Politik Indonesia Burhanuddin Muhtadi menilai tingginya elektabilitas Ahok itu tidak lepas dari pengalaman Jokowi dan Ahok sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta pada 20122014. Kata Burhan, masih banyak masyarakat yang ingin melihat duet itu terjadi di skala nasional meskipun Ahok menjadi terpidana. Namun, politikus Fahri Hamzah meminta publik jangan lagi membincangkan Ahok sebab dia telah menjadi narapidana. “Jadi, yang sudah jadi beban (Ahok), sudahlah. Jadi, kita maju ke depan tanpa beban. Kita maju dengan sayap yang ringan dan tidak basah sehingga mudah dikepakkan, maka garuda kita terbang tinggi ke angkasa tanpa beban. Sebaiknya seperti itu,” kata Fahri beramsal. Maksudnya, Ahok sosok yang penuh beban. Dalam konteks politik saat ini bisa jadi Fahri benar sebab Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta periode 2017-2022 ialah Anies Baswedan dan Sandiaga Uno (Anies-Sandi). Keduanya telah dilantik Presiden Jokowi pada Senin (16/10), dan Ahok telah menjadi bagian dari cerita pilkada Jakarta. Bisa jadi selama diterungku, Ahok belajar banyak hal, termasuk bagaimana seharusnya mengendalikan diri dan berkomunikasi tanpa harus melukai. Namun, bagaimana bisa menghentikan kehendak publik? Apa pun cerita tentang Ahok, faktanya dengan Pilkada Jakarta 2012 yang memenangkan Jokowi-Ahok--dan kemudian Jokowi menjadi presiden--pilkada Jakarta menjadi naik kelas beberapa tataran. Ia akan menjadi titik memulai mengembangkan karier politik lebih tinggi; maju sebagai calon presiden atau wakil calon presiden. Tak salah menjadikan Gubernur Jakarta modal penting untuk maju sebagai calon presidenwakil presiden. Jokowi telah memulainya, bisa jadi Anies mengikuti jejaknya. Bisa jadi akan menimbulkan kegaduhan bagi partai pengusung? Namun, bukankah ini bisa dibicarakan? Jika apa yang dilakukan Jokowi diikuti Anies pada Pilpres 2019, ini akan menarik. Artinya, dua pilkada Jakarta telah melahirkan dua calon presiden yang berhadapan. Politik selalu berisi muatan kemungkinan. Bisa jadi, banyak yang menunggu kemungkinan itu.

CUSTOMER SERVICE:

Pembelajar Mandiri Inspirasi para Pendidik Tanpa semangat belajar yang ditularkan para guru sebagai pendidik, anak-anak tidak akan berkembang. INDRIYANI ASTUTI

Susi Pudjiastuti mendapatkan doktor honoris causa dari Universitas Diponegoro pada 3 Desember 2016.

indriyani@mediaindonesia.com

M

ENTERI Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia Susi Pudjiastuti, 52, mengaku, meski telah lama meninggalkan bangku sekolah, dirinya tetap belajar hal-hal baru. Dia pun bersyukur dapat menjadi seperti sekarang karena bimbingan para bapak dan ibu guru semasa sekolah yang selalu memberinya ruang kebebasan untuk belajar. Tak salah apabila Susi dianggap sebagai sosok pembelajar mandiri yang menginspirasi para pendidik. “Semua orang tahu pendidikan saya secara formal hanya sampai kelas dua SMA. Tetapi saya ingat semalam, saat di TK, SD, SMP, dan SMA, saya punya guru-guru yang penuh semangat memberikan kesenangan dan kesukaan untuk terus belajar,” ujarnya di depan para guru yang hadir di acara Temu Pendidik Nusantara di Jakarta, Minggu (15/10). Menurutnya, tanpa semangat belajar yang ditularkan para guru sebagai pendidik serta tanpa kebebasan untuk bertanya, bereksperimen, anak-anak tidak akan berkembang. Padahal, ujar Susi, mereka dilahirkan dengan keingintahuan. “Kita manusia terlahir dengan satu kekhususan dibandingkan makhluk Tuhan lainnya adalah kelebihan akan keinginan termasuk keingintahuan. Kalau guru tidak mampu memberikan semangat kepada anak-anak untuk suka belajar, memberikan kebebasan untuk bertanya, bereksperimen, anak-anak akan tidak berkembang,” paparnya. Perempuan kelahiran Pangandaran, 15 Januari 1965 itu mengatakan seseorang akan belajar apabila tanpa paksaan dan hal itu tidak akan mungkin timbul tanpa adanya minat. Menurutnya minat belajar harus terus dipupuk sebagai pemicu untuk mengetahui dan bertanya. Dengan cara itulah seorang anak, imbuhnya, dapat dibawa pada kebenaran yang logis serta pemikiran yang rasional. Oleh karena itu, dia berpesan agar para pendidik dan orangtua tidak membatasi keingintahuan anak.

“Terkadang ada norma-norma yang membatasi kita untuk tumbuh secara mandiri dan punya keberanian. Punya keberanian sangat penting. Kalau tidak dia akan tergantung pada orang lain dan tidak bisa hidup mandiri.” Dia menyampaikan, kenakalan anak-anak ialah bagian dari kreativitas. Orangtua dan guru jangan terlalu membatasi mereka dengan norma-norma. Namun, memberikan kebebasan kepada anak-anak bukan berarti tidak membekali mereka dengan pelajaran budi pekerti. “Manner is matter (sopan santun itu penting). Tanpa itu terjadi kegaduhan di sana-sini seperti korupsi yang mengganggu sendi-sendi dan keberhasilan bangsa kita. Etika dan budi pekerti ini yang sering ditinggalkan. Korupsi kan seharusnya malu,” tegas ibu Nadine Kaiser, Alvy Xavier, dan Panji Hilmansyah itu.

Jangan kalah saing Era globalisasi yang begitu cepat mendorong semua hal menuju perubahan. Perkembangan teknologi dan informasi tidak dapat dibendung. Susi menyampaikan, itu merupakan tantangan tersendiri khususnya di dunia pendidikan dan bagi para guru yang sangat berperan menyiapkan sumber daya manusia yang berkualitas. Para guru dituntut untuk belajar hal baru dan berinovasi. “Pada dasarnya semua anak bisa, kita memberikan kesempatan dan kebebasan dengan bimbingan, seorang anak dapat menjadi apa pun. Guru belajar, saya yakin kualitas pendidikan Indonesia akan meningkat. Kurikulum juga harus diubah jangan sampai 30 tahun lalu masih ada di kelas-kelas. Lapangan kerja akan berubah karena ada digitalisasi jadi yang diperlukan adalah orangorang yang mandiri. Digitalisasi akan mengurangi interaksi orang dengan orang lain.” (H-5)

MI/ATET DWI PRAMADIA

RIA ENES DAN SUSAN

KAKA DAN RIDHO

MATHIAS MUCHUS

Berceloteh tentang Nusantara

Bawa Pulang Pasir

Fokus Aktivitas Sosial

PENYIAR radio, penyanyi, pembawa acara, sekaligus pendidik, Ria Enes, 49, dan bonekanya, Susan, tampil diiringi petikan ukulele oleh kelompok Ukuiki dalam pertunjukan bertajuk Celoteh Nusantara. “Intinya sesuai dengan tema acara ini Bhinneka itu Ika, ingin anak-anak meskipun ada perbedaan, masalah, seperti puisi Susan, berteman itu harus merasakan segalanya, ada cocok ada enggak cocok, ada senang ada susah, tapi masih sekelas,” ujar Ria Enes kala ditemui seusai pertunjukan di Galeri Indonesia Kaya, Jakarta, Minggu (15/10). Acara yang berdurasi sekitar 60 menit tersebut dibuka dengan lagu Si Kodok. Para penikmat seni juga dihibur dengan beragam nyanyian yang mengangkat budaya Indonesia dengan lagu Manuk Dadali dan Yamko Rambe Yamko yang dibawakan Ria Enes yang akrab dipanggil Kak Ria bersama Susan. Tak hanya bernyanyi, pertunjukan tersebut juga diisi dengan beragam dongeng yang mengedukasi anak-anak dengan pesan positif. Cerita tentang penjual keledai, cerita daun dan akar, dan cerita wasiat ibu yang juga mengajarkan tentang pentingnya persatuan. (Ant/H-5)

ANTARA/MOCH ASIM

ANTARA/DIDIK SUHARTONO

DUA personel Slank, Akhadi Wira Satriaji atau kerap disapa Kaka dan Mohammad Ridho Hafiedz, atau Ridho, berwisata ke Pulau Hatta Kecamatan Banda, Kabupaten Maluku Tengah (Malteng), Provinsi Maluku, kemarin. Tujuan kunjungan Kaka dan Ridho ke Pulau Hatta ialah melakukan diving dan snorkeling. Pulau Hatta memang dikenal sebagai salah satu spot diving terbaik di Kepulauan Banda Neira. Mereka sempat bertemu dengan tiga hiu martil yang biasanya sulit ditemukan. Setelah menikmati keindahan Pulau Hatta selama 6 jam, rombongan Kaka dan Ridho melanjutkan perjalanan ke Lonthoir, Pulau Banda Besar, untuk melihat potensi wisata di negeri itu. Kaka dan Ridho juga akan berkeliling Kota Neira, untuk melihat bangunan-bangunan bersejarah. Sehari sebelumnya, Kaka dan Ridho juga diving di Pulau Run dan Pulau Nailaka. Dikatakan pendamping tur, Isra Prasetya Idris, selama mengunjungi pantai di Pulau Banda Neira, Kaka dan Ridho juga tak lupa mengambil pasir pantai untuk dibawa pulang. (HJ/H-5)

AKTOR kelahiran Pagar Alam, Sumatra Selatan, Mathias Muchus, 60, ingin lebih banyak melakukan kegiatan serta aktivitas sosial. Hal itu dia kemukakan ketika hadir dalam acara pemutaran film pendek berjudul Sanggar Senja yang bercerita mengenai guru bernama Adi yang mengajar anakanak jalanan. Film itu diputar dalam acara Temu Pendidik Nusantara 2017 di Jakarta, Minggu (15/10). Mathias berperan sebagai guru Adi dalam film tersebut. “Jika saya dulu lebih perhatian pada dunia perfilman, saat ini saya mencoba lebih fokus pada salah satu aktivitas sosial. Lebih banyak film-film seperti ini kita akan dapat berbagi cerita dan pengalaman sehingga bisa dilihat pelajar bagaimana keseriusan guru memajukan pendidikan kita,” ujarnya. Pria yang dulu menempuh pendidikan teater di Institut Kesenian Jakarta (IKJ) itu mengaku pada masa sekolah dia tidak pernah serius belajar. “Hasilnya seperti sekarang ini,” canda suami produser film kawakan, Mira Lesmana, itu. (Ind/H-5) ANTARA/ROSA PANGGABEAN


SELASA,17 OKTOBER 2017

HALAMAN 17

HLM 18 Ditawarkan, Proyek Pariwisata Rp39T

HLM 24 Daerah Tunggu Aturan Pusat

HLM 28 Melemahkan Dominasi Madrid sejak Awal

EKONOMI Pasar Ekspor Berkembang

Kejahatan Siber Ancam Perekonomian

Kinerja perdagangan Indonesia sepanjang September 2017 mengalami surplus sebesar US$1,76 miliar.

WINDY DYAH INDRIANTARI dari Washington DC, AS

JESSICA SIHITE

Jessica@mediaindonesia.com

U

PAYA pemerintah membuka pasar baru untuk ekspor produk dalam negeri mulai terlihat hasilnya. Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS), ada kenaikan ekspor ke negara-negara nontradisional seperti Turki, Arab Saudi, Mesir, dan Pakistan pada September 2017 jika dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu. Kepala BPS Suhariyanto menyebut ekspor nonmigas ke Turki naik 17,22% pada September 2017 ketimbang bulan yang sama tahun lalu. Barang yang diekspor antara lain produk kimia, minyak hewan dan nabati, serta karet dan produk karet. Selain Turki, ekspor nonmigas ke Mesir juga naik 44,83% ketimbang tahun lalu. Produknya antara lain minyak hewani dan nabati, kopi, teh, serta kertas. “Total ekspor memang masih kecil, tapi ada pergerakan dari tahun lalu,” ucap Suhariyanto di Jakarta, kemarin. Menurut pria yang akrab disapa Kecuk itu, peningkatan ekspor ke negara-negara Timur Tengah tersebut menunjukkan bahwa keinginan Presiden Joko Widodo yang ingin membuka pasar nontradisional, selain Amerika Serikat (AS), Tiongkok, dan Jepang, sudah membuahkan hasil. Dia menyarankan pemerintah untuk terus meningkatkan pasar ekspor ke berbagai negara. Sejauh ini, tujuan ekspor nonmigas masih ke Tiongkok, disusul Amerika Serikat dan Jepang (lihat grafik). “Kalau pasar lebih luas, tentu saja ketergantungan kita ke negara tertentu bisa dikurangi. Pemerintah perlu terus memahami kebutuhan negara-negara nontradisional supaya lebih luas lagi,” ujarnya. Dalam kesempatan itu, Suhariyanto menjelaskan kinerja perdagangan Indonesia sepanjang September 2017 mengalami surplus sebesar US$1,76 miliar. Hal itu karena adanya selisih antara ekspor yang mencapai US$14,54 miliar dan impor US$12,78 miliar. “Surplus ini lebih tinggi jika dibandingkan dengan bulan lalu yang sebesar US$1,71 miliar,” ujarnya.

Diplomasi dagang Ketika dimintai tanggapan soal pemaparan BPS itu, Wakil Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia Bidang Perdagangan Benny Soetrisno mengatakan pemerintah perlu terus membantu dunia usaha untuk memperluas akses pasar ekspor. Diplomasi dagang dengan negara-negara nontradisional diharapkan bisa dilakukan guna meningkatkan peluang ekspor. “Perlu diplomasi dagang yang kompetitif

dengan hubungan bilateral agar kita mendapatkan akses ke negara-negara tersebut,” ucap Benny, kemarin. Menurutnya, negara yang perlu disasar untuk pangsa ekspor Indonesia antara lain Afrika Selatan, Nigeria, Mozambik, dan negara-negara Amerika Latin. “Dengan punya akses pasar yang lebih luas, investasi dalam negeri juga akan meningkat seiring penambahan produksi barang-barang manufaktur,” tukasnya. Hal serupa diutarakan Menteri Koordina-

tor Bidang Perekonomian Darmin Nasution. Menurut Darmin, upaya membuka pasar ekspor ke negara nontradisional sudah dimulai sejak tahun lalu. Pemerintah menyasar negara-negara dengan jumlah penduduk cukup besar dan pertumbuhan ekonomi yang membaik. “Kita tidak pakai target, yang penting berusaha sekeras mungkin. Lima tahun lalu, India bukan yang utama, tapi sekarang mereka termasuk negara utama ekspor kita,” ujar Darmin. (E-2)

MENTERI Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengingatkan kejahatan dunia siber di sektor keuangan yang menjadi salah satu diskusi serius dalam pertemuan G-20. “Cyber crime ini menjadi pembahasan serius karena sektor keuangan di setiap negara sering menjadi target kejahatan ini,” ujar Sri Mulyani yang menghadiri pertemuan G-20 di sela-sela Pertemuan Tahunan IMF dan Bank Dunia (IMF-WB) di Washington DC, Amerika Serikat, Minggu (15/10) waktu setempat. Menurutnya, kejahatan siber di sektor keuangan itu bisa berdampak sistemis, apalagi sistem elektronik yang didukung layanan teknologi finansial (tekfin) juga makin berkembang pesat. Selain itu, munculnya sistem pembayaran baru seperti bitcoin ternyata justru dapat meningkatkan serangan kepada sektor finansial. Sri menambahkan, negara anggota G-20 sepakat untuk membahas persoalan keamanan siber itu dalam pertemuan selanjutnya karena kejahatan dunia maya ini bisa menyebabkan gangguan. “Ini begitu intens dibahas karena ancaman dari orang-orang yang tidak baik niatnya kepada sektor keuangan meningkat tajam dan perlu langkah bersama agar dunia waspada terhadap ancaman ini,” tambahnya. Untuk mengatasi potensi kejahatan itu, Sri memastikan Indonesia telah mempunyai peta jalan ekonomi digital yang salah satu isi dalam road map tersebut ialah penanganan masalah keamanan. “Tim siber pun sudah dibuat, kita juga kerja sama dengan BI, OJK, dan LPS, serta membahas persoalan ini dengan penegak hukum lainnya,” kata mantan Direktur Pelaksana Bank Dunia ini. Untuk diketahui, G-20 ialah 19 negara dengan perekonomian besar di dunia (termasuk Indonesia) ditambah dengan Uni Eropa. Tentang proyeksi pertumbuhan ekonomi global yang dicanangkan IMF sebesar 3,6% pada 2017 dan sebesar 3,7% pada 2018, kata Menkeu, menyimpan risiko yang mesti diwaspadai. Risiko itu antara lain ancaman pembalikan modal karena normalisasi kebijakan moneter dari negara-negara maju, dan krisis geopolitik. (E-2)

Penggunaan Dolar AS di Perdagangan Dikurangi BANK Indonesia menerbitkan peraturan penyelesaian transaksi perdagangan bilateral menggunakan mata uang lokal (local currency settlement) guna mengurangi ketergantungan importir dan eksportir terhadap dolar AS dalam bertransaksi dengan negara mitra. “Pengaturan local currency settlement (LCS) ini juga diharapkan dapat mendukung kestabilan nilai tukar rupiah,” kata Direktur Departemen Komunikasi BI Arbonas Hutabarat di Jakarta, kemarin. Ketentuan penggunaan rupiah dalam penyelesaian transaksi perdagangan tersebut tercantum dalam Peraturan Bank Indonesia (PBI) No 19/11/PBI/2017 yang efektif berlaku pada 2 Januari 2018. BI berharap peraturan ini dapat mendorong penurunan biaya transaksi valas terhadap rupiah dengan terjadinya kuotasi harga secara langsung (direct quotation) antara rupiah dengan beberapa mata uang negara mitra. Dengan begitu, kata dia, pasar

BUDI DAYA AKUAPONIK:

mata uang regional akan berkembang dan memberikan akses kepada pelaku usaha untuk membayar kewajibannya dengan mata uang lokal. Arbonas mengatakan penerbitan itu merupakan tindak lanjut penandatanganan nota kesepahaman antara Bank Indonesia dan Bank of Thailand, serta Bank Negara Malaysia pada 23 Desember 2016 lalu. Inti kesepahaman itu menyepakati kerja sama LCS antara Indonesia, Malaysia, dan Thailand dalam penyelesaian perdagangan internasional di antara ketiga negara tersebut dengan menggunakan mata uang lokal (rupiah, ringgit, dan baht). Aturan BI itu antara lain mengatur mengenai kewenangan BI bersama dengan bank sentral negara mitra untuk menunjuk bank di Indonesia untuk melakukan kegiatan dan transaksi keuangan tertentu demi kepentingan LCS atau disebut juga sebagai bank appointed cross currency dealer. (Try/E-2)

ANTARA /HO

TECH DATA HELLO FUTURE: (Dari kiri) Country Manager Netapp Indonesia Ana Sopia, Country Manager Vmware Indonesia Cin Cin Go, Country GM PT Tech Data Advanced Solutions Indonesia Sanny Hadinata, dan VP IT BU Indonesia, Malaysia, Brunei PT Schneider Electric IT Indonesia Astri R Dharmawan berbincang di sela acara Tech Data Hallo Future di Jakarta, kemarin. Tech Data Hello Future memberikan solusi dalam mengatur infrastruktur data center yang cerdas.

Anggota Yayasan Keanekaragaman Hayati Indonesia menunjukkan sistem pertanian dengan metode akuaponik di Festival Panen Raya Nusantara 2017, di Jakarta, Minggu (15/10). Akuaponik merupakan sistem pertanian yang mengombinasikan sistem hidroponik dan budi daya ikan.

ANTARA /BERNADETA VICTORIA

Pemerintah Tambah Kapal Ternak dari NTT PEMERINTAH dalam hal ini Kementerian Perhubungan (Kemenhub) bakal menambah kapal ternak yang direncanakan beroperasi tahun depan. Saat ini baru satu kapal ternak yang beroperasi, yaitu KM Camara Nusantara I, yang dioperasikan PT Pelni (persero). “Kapal ternak itu digalakkan untuk fungsi membangun perekonomian di Indonesia Timur, khususnya di Nusa Tenggara Timur (NTT) dan Nusa Tenggara Barat (NTB),” tutur Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi dalam diskusi bertajuk Efektivitas Operasional Kapal Ternak dalam Mendukung Swasembada Sapi, di Jakarta, kemarin. Penambahan kapal ternak ini, kata Budi, sangat beralasan. Sebabnya, separuh lebih pasokan ternak sapi lokal di Indonesia berasal dari Nusa Tenggara yang dikirimkan ke seluruh wilayah Indonesia, terutama

Pulau Jawa. Kemenhub merencanakan membangun 5 kapal, 2 di antaranya akan selesai pada Desember tahun ini dan sisanya selesai Januari tahun depan. Dengan bertambahnya armada kapal ternak, Budi berharap konektivitas dan efektivitas pengangkutan ternak menjadi lebih baik. Efeknya, disparitas harga antardaerah bisa semakin ditekan. Budi mengungkapkan, pemerintah membutuhkan sekitar Rp50 miliar untuk pembangunan satu kapal dengan kapasitas angkut 500 sapi. “Kami menganggarkan hampir Rp300 miliar. Tentunya ini bisa memberikan dorongan bagi peternak yang ada di Indonesia Timur,” ujarnya. Saat ini, kapal ternak baru melayani rute pelabuhan KupangWaingapu- Lembar-Tanjung Perak-Tanjung Mas-Tanjung Priok. Direktur Pengolahan dan Pemasaran

hasil Peternakan Ditjen Peternakan dan Kesehatan Hewan Kementerian Pertanian Fini Murfiani menyampaikan keberadaan kapal ternak bertujuan mendukung program pemenuhan pangan asal ternak dan menjamin kelangsungan pendistribusian ternak melalui angkutan laut dengan kaidah animal welfare dari Provinsi NTT sampai ke DKI Jakarta dan sekitarnya. “Dengan adanya kapal ternak ini, kita harapkan distribusi daging sapi melalui angkutan laut lancar dan cepat,” ujarnya di acara yang sama. Fini menjelaskan distribusi sapi potong dari daerah sumber ternak ke wilayah Jabodetabek umumnya menggunakan kapal kargo dan dilanjutkan dengan angkutan truk yang butuh waktu cukup lama. “Dengan demikian, bobot hewan ternak yang diangkut menyusut 15%-22%,” jelas Fini. (Adi/E-2)


18

SEKTOR RIIL

SELASA, 17 OKTOBER 2017

SEKILAS

Pupuk Indonesia Dorong Skema Formula Kontrak Harga Gas HARGA gas industri di Indonesia yang dinilai masih tinggi (US$6 per mmbtu) ditambah kontrak gas yang masih menggunakan skema take or pay (TOP) membuat Pupuk Indonesia sulit bersaing di industri pupuk. Karena itu, Direktur Utama PT Pupuk Indonesia (persero) Aas Asikin Idat mengaku akan mendorong kontrak-kontrak gas baru di 10 perusahaan pupuk di bawah Pupuk Indonesia Group menggunakan skema formula. “Kita negosiasi untuk menghilangkan skema TOP-nya. Untuk kontrak-kontrak baru, pakai skema formula,” ujar Aas di Kantor Kementerian BUMN Jakarta, kemarin. Skema TOP diakui memberatkan industri pupuk karena perusahaan harus membayar ke pemasok meski gas tidak digunakan. Penggunaan skema formula, lebih menguntungkan industri pupuk sebab harga gas mengikuti harga pupuk dan amonia. (Nyu/E-1)

PULAU SERAYA:

Wisatawan tiba di Pulau Seraya, Kabupaten Manggarai Barat, NTT, Minggu (15/10). Pulau Seraya ialah salah satu dari sekian banyak pulau di kawasan wisata Labuan Bajo yang menjadi salah satu destinasi wisata bagi wisatawan domestik dan mancanegara.

Program IPS Sampoerna Perkuat Daya Saing PEMERINTAH melalui Kementeriaan Koordinator Bidang Perekonomian siap mendukung penuh pelaksanaan program pertanian terpadu dan berkelanjutan (IPS) yang fokus pada peningkatan ke sejahteraan petani seperti yang dilakukan PT HM Sampoerna Tbk (Sampoerna). Deputi Koordinasi Pangan dan Pertanian Kementeriaan Koordinator Bidang Perekonomian Musdhalifah Machmud mengatakan dalam sektor agroindustri, untuk menciptakan industri yang berdaya saing tinggi, para pelaku usaha pasti memastikan kesiapan bahan baku hingga produk yang memiliki standar kualitas tinggi. “Kami melihat program kemitraan yang dilakukan Sampoerna merupakan kerjasama sektoral yang baik sehingga dapat menguatkan komoditi itu sendiri,” paparnya di ICE BSD Tangerang, pekan lalu. Leaf Agronomy Manager of PT HM Sampoerna Tbk Bakti Kurniawan menjelaskan petani mitra yang mengikuti program sistem produksi terpadu mampu meningkatkan produktivitas mereka hingga 25%. (RO/E-1)

Mantan Deputi Gubernur BI Jadi Komisaris Maybank RAPAT Umum Pemegang Saham Luar Biasa PT Bank Maybank Indonesia Tbk memutuskan untuk mengangkat mantan Deputi Gubernur Bank Indonesia Hendar sebagai komisaris independen menggantikan Umar Juoro. “Kami menyampaikan terima kasih kepada Umar Juoro atas dedikasinya yangluar biasa kepada Maybank Indonesia sebagai komisaris independen sejak 2002 hingga 2017 dan selamat bergabung kepada Bapak Hendar sebagai anggota baru Dewan Komisaris Maybank Indonesia,” kata Direktur Keuangan Maybank Indonesia Thila Nadason di Kantor Pusat Maybank, Jakarta, kemarin. Hendar merupakan bankir bank sentral yang telah berkarier selama 30 tahun. Awal karierya dimulai pada 1993 dengan fokus pada bidang kredit. Hendar kemudian bertugas di bidang statistik neraca pembayaran serta menangani kebijakan terkait ekonomi dan moneter (1995-1997). (Ant/E-1)

ANTARA/KORNELIS KAHA

Ditawarkan, Proyek Pariwisata Senilai Rp39 T Potensi devisa dari sektor pariwisata diperkirakan mencapai Rp 260 triliun. Sektor itu akan menjadi penghasil devisa terbesar. YOSE HENDRA

yose@mediaindonesia.com

B

ADAN Koordinasi Pe nanaman Modal (BKPM) dan Kementerian Pariwisata menawar kan proyek pariwisata di destinasi prioritas senilai US$2,9 miliar atau setara de-

ngan Rp39 triliun dalam Regional Investment Forum (RIF) di Padang, Sumatra Barat, 15-17 Oktober 2017. Kepala BKPM Thomas Trikasih Lembong menyampaikan bahwa dari delapan destinasi pariwisata yang ditawarkan dalam kegiatan RIF, enam di antaranya merupakan destinasi prioritas. Dua di antaranya destinasi pariwisata yang berlokasi di Padang yakni Kawasan Wisata Terpadu Gunung Padang dan Kawasan Wisata Bahari Pantai Mandeh. Dia menjelaskan dari enam destinasi prioritas tersebut, tiga destinasi di antaranya telah memiliki proyek-proyek yang siap ditawarkan ke investor karena sudah dilengkapi dengan peraturan daerah dan tinggal

menunggu investor untuk berinvestasi. “Danau Toba ada 5 proyek dengan estimasi nilai proyek US$2,3 miliar, kemudian Borobudur 10 proyek senilai US$562 juta, serta Tanjung Kelayang 2 proyek perhotelan senilai US$60 juta. Totalnya ialah US$ 2,9 miliar,” ujarnya dalam konferensi pers Regional Investment Forum di Hotel Grand Inna, Padang, kemarin. Thomas menjelaskan sektor pariwisata merupakan salah sa tu sektor yang tumbuh di level 35%-40%, jauh di atas pertumbuhan investasi nasional yang per tahunnya di level 12%-14%. “Porsinya hingga kini masih kecil bila dibandingkan dengan GDP, tapi nanti lama-lama juga

akan menjadi besar kalau tumbuh terus secara signifikan,” lanjutnya. Lebih lanjut, Tom menjelaskan bahwa selain tiga destinasi pariwisata yang siap ditawarkan itu, terdapat lima destinasi pariwisata lain yang juga memiliki prospek yang sangat positif. “Selain 10 destinasi Bali Baru, ada juga beberapa daerah yang sektor pariwisatanya maju pesat, di antaranya Manado di Sulawesi Utara, kemudian Padang yang juga telah mulai berbenah dan berkembang menjadi suatu destinasi pariwisata,” urainya. Dalam investment forum itu hadir Menteri Pariwisata Arief Yahya, Gubernur Sumatra Barat Iwan Prayitno, Deputi Gubernur Senior BI Mirza Adityaswa-

ra, perwakilan dari Kementerian ESDM, dan Duta Besar RI untuk Australia Y Kristiarto S Legowo. Ratusan calon investor baik domestik maupun internasional seperti dari Luksemburg hingga Australia hadir untuk menyimak pemaparan BKPM dan Kementerian Pariwisata. Menteri Pariwisata Arief Yah ya menjelaskan potensi devisa dari sektor pariwisata diperkirakan mencapai Rp 260 triliun. Artinya, lanjut dia, sektor itu akan menjadi penghasil devisa terbesar bagi Indonesia di masa mendatang. Prioritas Kemenpar ialah menyiapkan 3A, yaitu atraksi, amenitas (sa rana dan prasarana), dan aksesibilitas, terutama untuk daerah-daerah yang termasuk 10 Bali Baru. “Investasi diperlukan bagi sektor pariwisata sebab hal itu tidak hanya menunjukkan kepercayaan dunia usaha terhadap pertumbuhan yang dicapai sektor pariwisata, tetapi juga dapat menjadi game changer di tengah persaingan antarnegara untuk menarik wisatawan,” kata Arief. (*/E-1)

MI/M IRFAN

KERJA SAMA DISTRIBUSI: (Dari kiri) Director Optik Melawai Priscilla Ratna Bahana, Managing

Director Optik Melawai Eddyanto Hadisurjo, Global CEO of Rodenstock Oliver Kastalio, Director of Rodenstock Asia Distribution Partner Yantri Wardi, dan Managing Director of Rodenstock Asia & Rodenstock Operation Thailand Guenter Raichle berbincang saat kerja sama di Jakarta, akhir pekan lalu. Visculo Optical Supply bekerja sama dalam mendistribusikan lensa dan frame di Indonesia.

Tokopedia Ingin Dongkrak Pertumbuhan E-commerce “Hanya masalah waktu saja Indonesia akan MINAT warga berbelanja secara online masih sangat besar. Namun, mereka kerap terbentur mencapai itu. Tiongkok cuma butuh lima tatidak memiliki akun di perbankan. Melihat hun dari 1% menjadi 10%,” ujar William dakondisi itu, salah satu pemain marketplace lam peluncuran kerja sama tersebut di Kantor besar di Indonesia, Tokopedia, menggandeng Pusat JNE, Jakarta, kemarin. William menyebut metode perusahaan logistik JNE dalam pembayaran yang paling sering sistem pembayaran mereka. digunakan saat ini di TokopeCEO Tokopedia William Tadia masih dengan debet, baik nuwijaya mengatakan kerja melalui ATM, mobile banking, sama tersebut akan memudahinternet banking, dan porsi kan pembeli yang tidak memterbesar kedua yakni melalui punyai akses perbankan agar kartu kre dit. “Pembayaran tetap bi sa berbelanja secara tunai masih paling kecil. Naonline melalui Tokopedia. mun, saya yakin dengan masih Caranya, pembeli yang berbanyaknya masyarakat yang belanja di merchant-merchant belum tersentuh perbankan, Tokopedia dapat membayar di transaksi tu nai melalui JNE lebih dari 200 kantor perwaataupun mi nimarket masih kilan JNE di seluruh Indonesia. akan terus berkembang.” Menurut William, kerja sama Selain mengembangkan poitu dilakukan sebab baru seki- William Tanuwijaya tensi e-commerce, dengan kerja tar 36% dari masyarakat In- CEO Tokopedia sama itu, William berharap donesia yang memiliki akses ke perbankan. Ia yakin mereka yang belum 63% masyarakat yang belum menggunakan terakses oleh bank antusias berbelanja online bank bisa tergerak untuk mempunyai akun sehingga kontribusi e-commerce di Indonesia bank karena pembayarannya yang lebih praktis dan efisien. Hal itu juga sejalan dengan proterhadap total pendapatan ritel meningkat. Menurut William, saat ini sumbangan gram pemerintah dan Bank Indonesia dengan e-commerce baru sekitar 1% terhadap total gerak-an nontunai. “Kami harap kerja sama pendapatan ritel di Indonesia. Dia berharap ke ini bisa menjadi gerbang bagi transaksi secara depannya bisa menjadi 17% seperti di Amerika online dan masyarakat punya keinginan untuk memiliki akun bank,” tukasnya. (Nyu/E-2) Serikat dan Tiongkok.

“Hanya masalah waktu Indonesia akan mencapai itu. Tiongkok cuma butuh lima tahun dari 1% menjadi 10%.”


BURSA & KEUANGAN IHSG

Nymex 51,45

51,30 49,95

5.926,20

5.949,70

5.905,76 50,92

50,60

5.924,12

5.914,93 5.882,78

49,28

9/10 10/10 11/10 12/10 13/10 14/10

Emas

Dow Jones

9/10 10/10 11/10 12/10 13/10 14/10

22.872,89 22.871,72

22.761,07 22.732,00

22.830,68

9/10 10/10 11/10 12/10 13/10 14/10

1.283,10

Rupiah/Euro

Rupiah/US$ 1.304,64 1.294,67 1.303,82 1.289,45

1.291,00

22.871,72

SELASA, 17 OKTOBER 2017

9/10 10/10 11/10 12/10 13/10 14/10

13.495 13.515

13.493

13.513

13.485

13.490

9/10 10/10 11/10 12/10 13/10 14/10

15.964 15.995 15.945 16.136 16.019 16.088

9/10 10/10 11/10 12/10 13/10 14/10

19

Rupiah/Yen 120,3 120,6

120,9

120,9 120,6

121,2

9/10 10/10 11/10 12/10 13/10 14/10

BI Catat Permintaan Kredit Bergerak Naik BANK Indonesia melalui surveinya mencatat permintaan kredit pada 13 sektor ekonomi meningkat sepanjang triwulan III 2017, terutama pada sektor pengolahan atau manufaktur. Namun, permintaan pembiayaan pada pertambangan terindikasi masih lesu. Indikator saldo bersih tertimbang dalam survei perbankan triwulan III 2017 untuk pengolahan mencapai 70,2 setelah di triwulan sebelumnya hanya 45,7, menurut Survei Perbankan Triwulan III 2017 dikutip di Jakarta, kemarin. Tiga belas sektor yang meningkatkan permintaan kreditnya terhadap perbankan, menurut survei itu, ialah pertanian, perikanan, pengolahan, listrik (gas dan air), konstruksi, perdangangan besar dan eceran, penyediaan akomodasi (dan penyediaan makan minum), transportasi (pergudangan dan komunikasi). Kemudian realestat, jasa kesehatan (sosial), jasa kemasyarakatan sosial (budaya, hiburan, dan perorangan),

badan internasional dan kegiatan lain. ‘Sektor lain yang permintaan kreditnya menurun adalah sektor pertambangan dan penggalian, dan jasa perorangan yang melayani rumah tangga’, tulis BI. Survei triwulanan tersebut melibatkan 41 responden bank umum yang berkantor pusat di Jakarta, dengan pangsa kredit 80% dari total nilai kredit bank umum secara nasional. Menurut penggunaannya, penyaluran kredit modal kerja dan konsumsi di triwulan III 2017 masih melambat, sedangkan kredit investasi tumbuh menguat. Indikasi itu tecermin dari SBT kredit investasi yang naik menjadi 69,8% dari 40,8% di triwulan sebelumnya. Dari survei itu juga ditemukan perkiraan pertumbuhan penyaluran kredit sebesar 10,6% (year on year/yoy) di akhir tahun, masih lebih rendah jika dibandingkan dengan survei sebelumnya yang memperkirakan sebesar 12,4%. (Ant/E-1)

ANTARA /YULIUS SATRIA WIJAYA

GRATIS KARTU E-MONEY: Petugas menawarkan e-money di gerbang pintu tol Jagorawi Citeureup, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, kemarin. Sebanyak 1,5 juta uang

elektronik (e-money) akan dibagikan gratis mulai 16 Oktober hingga 31 Oktober 2017. Masyarakat cukup membayar saldonya saja. Pembebasan biaya kartu itu bertujuan meningkatkan penetrasi pembayaran nontunai di gerbang tol sampai 100%.

Bank Muamalat Butuh Tambahan Modal Minna Padi Investama berencana menggelar rights issue untuk mendanai pembelian saham Bank Muamalat. FETRY WURYASTI

fetry@mediaindonesia.com

K

OMISARIS Utama PT Bank Muamalat Tbk Anwar Nasution mengakui bank syariah pertama Indonesia itu sudah lama mengalami masalah kekurangan modal yakni sekitar lima tahun terakhir. Namun, pemegang saham terbesarnya, yaitu Islamic Development Bank (32,74%), Bank Boubyan (22%), Atwill Holdings Limited (17,91%), dan National Bank of Kuwait

(8,45%) tidak mau menyuntikkan modal karena kondisi keuangan mereka yang juga sedang tidak bagus. “Oleh karena itu, pemegang saham mau menjual saham Bank Muamalat untuk menambah modal. Mereka mau jual bank ini. Harga lagi dicek konsultan, berapa harga pasarnya dan baru akan selesai dekat-dekat November,” ujarnya saat dihubungi, kemarin. Rencana Minna Padi Investama Sekuritas (PADI) Tbk menjadi pembeli siaga rights issue Bank Muamalat dengan

urunan dari berbagai investor, dibenarkan Anwar. Termasuk hadirnya nama Ilham Habibie yang menjadi salah satu investor, serta pihak-pihak seperti MUI dan ICMI. “Kalau Ilham kan bapaknya yang mendirikan bank ini. Jual beli bank apa sulitnya. Bank ini perlu modal sekarang. Kalau tidak punya modal, bagaimana bank jalan. Muamalat sudah lama rencanakan penjualan karena kekurangan modal maka itu perlu dijual. Baru belakangan ini yang punya mau jual,” jelasnya. Anwar mengatakan saat ini

posisi Bank Mauamalat ialah bank asing dan bukan bank milik umat Islam Indonesia. “Yang punya bank ini 82% saham milik Kuwait dan Arab Saudi. Apa bedanya bank ini dengan Citibank?” tukasnya. Sebagai komisaris dia berharap Bank Muamalat bisa kembali menjadi milik orang Indonesia. Meski demikian, dia mempertanyakan seberapa besar kemampuan orang Indonesia membelinya. “Kalau tidak laku semua (rights issue), dia (bank-bank asing) tetap menjadi pemegang saham. Kalau laku, terserah

SINERGI BUMN:

Direktur Government and Institutional Bank Mandiri Kartini Sally (kiri) menyerahkan ID card co-branding e-money kepada Direktur Strategi Korporasi dan Keuangan PT Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC) Jatmiko K Santosa di Bali, Sabtu (14/10). ID card co-branding tersebut merupakan wujud sinergi BUMN dalam mendukung program gerakan nasional nontunai yang dapat digunakan karyawan ITDC untuk bertransaksi nontunai. DOK ITDC

PT SMF Terbitkan Obligasi Rp1 Triliun PT Sarana Multigriya Finansial (SMF) menerbitkan obligasi dengan mekanisme penawaran umum berkelanjutan (PUB) IV tahap II Tahun 2017 senilai Rp1 triliun. Hal ini digunakan untuk memberikan pinjaman kepada penyalur kredit pemilikan rumah (KPR). Direktur Utama SMF, Ananta Wiyogo, mengatakan minat investor untuk berinvestasi pada surat utang SMF cukup tinggi, terlihat dengan adanya kelebihan permintaan (oversubscribe). “Final book building kami untuk obligasi PUB IV tahap II 2017 melebihi target, mencapai Rp3,882 triliun, tapi yang bisa kami serap Rp1 triliun,

sesuai target,” ujarnya dalam seremonia Pencatatan Penawaran Umum Obligasi Berkelanjutan IV SMF Tahap ll Tahun 2017 di Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta, kemarin. Ia menyampaikan penerbitan obligasi itu bentuk komitmen SMF sebagai penyedia likuiditas jangka menengah panjang bagi penyalur KPR dalam rangka mendukung ketersediaan hunian yang layak dan terjangkau bagi masyarakat Indonesia. “Penerbitan obligasi SMF ini bertujuan mendukung Program Satu Juta Rumah,” ucapnya. Menurutnya, obligasi itu terdiri atas dua seri, yakni seri

A senilai Rp327 miliar dengan tingkat bunga tetap 6,25% berjangka waktu 370 hari. Sementara itu, seri B sebesar Rp673 miliar dengan tingkat bunga 7,25 % berjangka waktu 3 tahun. Ananta mengatakan pihaknya berencana menerbitkan obligasi berikutnya pada kuartal pertama 2018 dengan nominal disesuaikan dengan kebutuhan likuiditas. Hingga saat ini SMF telah menerbitkan surat utang sebanyak 29 kali dengan total Rp19,2 triliun. Sementara itu, PT Kapuas Prima Coal Tbk (ZINC) semakin gencar mengeksplorasi batu bara setelah mendapatkan dana segar dari pencatat-

an saham perdana (initial public offering/IPO). Mereka melepas 550 juta saham ke publik. Sementara itu, saham pendiri sebanyak 4 miliar lembar. Total saham tercatat menjadi 4,55 miliar lembar. Perseroan menawarkan saham ke publik dengan harga Rp140 per saham. Dana segar yang diraih ialah Rp77 miliar. Kapitalisasi pasar perseroan menjadi Rp637 miliar. Saat pembukaan perdagangan, harga saham naik 70% menjadi Rp238 per saham. Dirut PT Kapuas Prima Coal, Hartanto Widjadja, mengatakan dana dari IPO tersebut (80%) digunakan untuk belanja modal dan sisanya sebagai modal kerja. (Try/E-2)

mereka mau dilepas atau tetap punya bank di sini. Sampai sekarang masih dihitung berapa harga di pasar. Saat ini wewenang ada di Otoritas Jasa Keuangan (OJK) untuk mengecek sumber-sumber uangnya,” tutupnya.

Asabri Berminat Di tengah gegap gempita rencana pembelian saham Bank Muamalat oleh Minna Padi, emiten itu malah mengumumkan rencana penambahan modal dengan memberikan hak memesan efek terlebih dahulu (HMETD) atau

rights issue. Minna Padi berencana untuk menerbitkan sebanyakbanyaknya 5 miliar saham baru dengan nilai nominal Rp25 per lembar saham. Saham Baru tersebut akan diterbitkan dari saham portepel atau saham simpanan perseroan. Penambahan modal dengan memberikan HMETD diperkirakan dilaksanakan pada kuartal II 2018. Perseroan berencana menggunakan seluruh dana yang diterimanya dari penambahan modal untuk investasi pada Bank Muamalat sebesar Rp4,5

triliun, dan sisanya digunakan untuk investasi pada perusahaan lain dan modal kerja perseroan. Di sisi lain, Direktur Keuangan dan Investasi PT Asabri (Persero) Hari Setianto membenarkan bahwa mereka akan menjadi salah satu investor dalam pelaksanaan rights issue Bank Muamalat. Asabri melihat penyertaan modal ke Bank Muamalat dari sisi syariah dan berpengaruh ke social environment dan tata kelolanya. Hal ini sesuai komitmen investasi Asabri. (E-1)


20

SELASA, 17 OKTOBER 2017

PROPERTI INFO

Jababeka Menjadi Kota Mandiri Internasional PT Jababeka Tbk melalui anak usaha PT Grahabuana Cikarang akan mengembangkan Jababeka Residence di atas lahan seluas 500 hektare untuk melengkapi Kota Jababeka yang selama ini dikenal sebagai kawasan industri dan komersial. Hunian itu ditujukan untuk menengah atas tersebut bisa dikembangkan hingga 800 hektare. Presiden Direktur PT Grahabuana Cikarang Sutedja S Darmono mengungkapkan pengembangan konsep hunian di ‘jantung’ Kota Jababeka, Bekasi, tersebut telah direncanakan sejak empat tahun lalu. “Pada 21 Oktober ini akan dilakukan grand launching Jababeka Residence dengan brand baru,” ujar Sutedja di Jakarta, kemarin. Jababeka Residence dikembangkan untuk melengkapi kawasan yang dikembangkan sejak 1992 dan kini telah dihuni sekitar 1 juta jiwa. Kawasan itu akan dikembangkan sebagai hunian dan bisnis kelas premium yang nyaman untuk menjadikan Kota Jababeka sebagai kota mandiri internasional. Hal itu disebabkan Kota Jababeka saat ini dihuni sekitar 10 ribu warga asing yang, antara lain berasal dari Jepang, Korea, Taiwan, Australia, dan AS. (Ria/S-4)

Green Pramuka City Promo 120 Kali Cicilan

MI/M IRFAN

LUNCURKAN UNIT HIGH LEVEL: Direksi South Hills Nicholas Tan (kanan) dan Ignatius Ian meluncurkan apartemen High Level South Hills di Jakarta, pekan lalu. South

Hills adalah apartemen eksklusif dan mewah dengan fasilitas lengkap yang berada di kawasan elite Kuningan, Jakarta, yang menjadi salah satu pusat kegiatan bisnis dan diplomatik yang menawarkan berbagai kemudahan bagi kalangan eksekutif serta ekspatriat.

Harvest City Siapkan Masterplan Baru PT Dwigunatama Rintisprima akan meredesain kawasan hunian Harvest City yang berada di Cileungsi, Jawa Barat, menjadi lebih luas. Selama ini kawasan dengan target pasar menengah bawah akan mengubah pasar ke menengah atas. “Kami akan meluncurkan new masterplan yang diikuti dengan gebrakan menata dan mengembangkan Harvest City menjadi lebih bagus. New masterplan itu akan diikuti dengan kesiapan kami untuk menyediakan dana sekitar Rp100 miliar untuk mempercantik kawasan, sekaligus melengkapi fasilitas penunjang,” ujar Chief Executive Officer (CEO) Harvest City, Hendry Nurhalim, melalui siaran pers, kemarin. Perubahan diikuti dengan menambah cadangan lahan dari 1.050 haktare menjadi 1.350 hektare. “New masterplan diluncurkan pada Minggu (2/10), untuk menandai dimulainya proyek Harvest City yang lebih megah, indah, nyaman, dan berskala lebih besar.” Perubahan antara lain meredesain dan memperbesar gerbang utama, pelebaran jalan utama dari gerbang hingga Gallery Marketing. Jalan utama saat ini empat lajur akan ditambah menjadi enam lajur. “Untuk pelebaran jalan ke Marketing Gallery ditargetkan selesai akhir tahun ini dan tahun depan lanjut dari Marketing Gallery hingga ke head office. Gerbang depan juga kami percantik, sehingga bisa memperlihatkan Harvest yang baru yang lebih indah dan megah,” ungkap Hendry. Marketing Manager Harvest City Leonard Suprijatna menyatakan, manajemen Harvest City mengembangkan akses jalan baru ke arah Jonggol dengan melewati danau yang ada dalam kawasan Harvest City. Jalan tersebut menjadi jalan alternatif dari Cileungsi–Jonggol ke pintu tol Gerbang Situ. Selain itu, pengembang akan melakukan peningkatkan desain proyek properti dalam kawasan Harvest City. Salah satunya pengembangan kawasan CBD dari rencana awal yang hanya seluas 70 hektare menjadi 200 hektare. Dalam acara peluncuran masterplan baru, Harvest City akan memberikan kejutan untuk pembeli rumah dan ruko. “Kami siapkan kejutan program cash back hingga Rp88 juta untuk pembeli rumah dan ruko ready stock pada hari itu. Juga ada hadiah langsung bagi pembeli produk saat acara,” ujar Leonard. (RO/S-1)

Menanti Sinergi BUMN dan Swasta di TOD Dengan sinergi diharapkan akan mendorong percepatan pengadaan hunian bagi masyarakat dan menggairahkan industri properti nasional. AHMAD PUNTO

punto@mediaindonesia.com

U

NTUK mendukung Program Satu Juta Rumah, pemerintah belakangan ini menggenjot pembangunan dengan berbagai strategi, salah satunya hunian berkonsep transit oriented development (TOD). TOD ialah bentuk inovasi hunian ‘jangkung’ (apartemen) yang terintegrasi dengan sarana transportasi kereta commuter Jabodetabek. Dalam proyeksi, setelah proyek pertama di Stasiun Tanjung Barat, Jakarta Selatan, diresmikan, konsep TOD akan dilakukan secara bertahap ke stasiun-stasiun lain. Untuk saat ini, rencana pembangunan TOD masih dikuasai BUMN. Perumnas ialah salah satu pionirnya. Sejumlah pihak pun melihat hal itu sebagai langkah yang kurang adil dan efektif. Menurut mereka, pembangunan TOD semestinya juga melibatkan swasta untuk pemerataan ‘kue’ ekonomi. Asosiasi pengembang properti, Realestat Indonesia (REI) DKI Jakarta menjadi salah satu pihak yang sudah mendesak Kementerian

Badan Usaha Milik Negara (BUMN) dan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PU-Pera) untuk melibatkan pengembang swasta dalam penggarapan hunian berkonsep TOD. Ketua DPD REI DKI Jakarta Amran Nukman menegaskan pengembang swasta nasional juga memiliki kemampuan untuk terlibat dalam pengembangan proyek hunian tersebut. “Walau bagaimanapun, pengembang swasta selama ini sudah menunjukkan ke m a m p u a n dan komitmen membantu pemerintah dalam membangun hunian bagi MBR (masyarakat berpenghasilan rendah),” ujar Amran dalam keterangan pers yang diterima Media Indonesia. Dengan membagi porsi pembangunan hunian berkonsep TOD, kata dia, diharapkan akan mendorong percepatan pengadaan hunian bagi masyarakat. Selain itu juga berpengaruh

kepada gairah industri properti nasional yang saat ini sedang mengalami penurunan. “Kalau pemerintah sudah memberikan proyek infrastruktur 100% kepada BUMN, pola itu jangan lagi dipakai untuk mengembangkan proyek hunian di stasiun– stasiun kereta api. Ada baiknya proyek hunian berbasis stasiun transportasi massal di Jabodetabek ini melibatkan pengembang swasta nasional,” imbuh Amran.

Setiap stasiun akan dibangun rumah susun dengan kapasitas 3.000-4.000 unit dengan peruntukan bagi MBR.

Sinergi

Senada, Ketua Umum Kadin DKI Jakarta Eddy Kuntadi mengungkapkan perlu adanya sinergi antara BUMN dan swasta nasional. Sinergi akan membuat sirkulasi ekonomi menjadi merata ke dunia swasta dan masyarakat umum. “Kadin sebagai wadah dunia usaha sangat concern untuk menggerakkan ekonomi Jakarta, termasuk menggerakkan kegiatan usaha UMKM di Jakarta. ‘Kue’ pembangunan

ekonomi semestinya tidak hanya untuk BUMN saja, tapi juga menetes sampai UMKM,” terangnya. Berdasarkan rencana yang diumumkan pemerintah, proyek hunian berkonsep TOD masih akan banyak dikembangkan. Kementerian BUMN berencana menyiapkan sebanyak 210 ribu unit rumah susun di 74 stasiun kereta api Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi. Setiap stasiun akan dibangun rumah susun dengan kapasitas 3.000-4.000 unit dengan peruntukan bagi MBR hingga menjangkau warga berpendapatan Rp1,5 juta per bulan. Ketua Umum Housing Urban Development (HUD) Institute, Zulfi Syarif Koto, pada kesempatan lain menyatakan sangat mendukung jika pihak swasta dilibatkan dalam pembangunan hunian bagi masyarakat perkotaan. “Memang seharusnya demikian. Cukup banyak pengembang swasta, terutama angggota REI yang berminat dan mampu untuk membangun itu. Dan Kementerian ATR sudah mengeluarkan Permen tentang TOD sekitar Agustus lalu, ini bisa menjadi pedoman daerah untuk merevisi,” kata dia. (S-1)

MENJELANG akhir tahun, Green Pramuka City memberikan kemudahan pembayaran bagi konsumen yang ingin memiliki apartemen. Mulai 3 Oktober 2017, kawasan hunian superblok seluas 12,9 hektare tersebut memberikan promo cicilan sebanyak 120 kali atau sekitar Rp3 juta per bulan. “Promo itu berlaku hingga 31 Desember 2017. Bila konsumen membayar 20%, unit dapat langsung digunakan,” tutur Direktur Utama PT Duta Paramindo Sejahtera Rudy Herjanto Saputra saat acara Media Badminton Fun, Jakarta, Sabtu (14/10). Selain itu, lanjut Rudy yang juga legenda bulu tangkis Tanah Air, ada bonus compact furnish dan hadiah lain seperti TV LED, refrigerator, voucer belanja, dan bebas iuran pemeliharaan lingkungan selama setahun. Kawasan yang berlokasi di Jakarta Pusat itu sudah dibangun sejak 2010 dan kini memiliki sembilan tower. Direktur Marketing Jeffry Yamin menambahkan, bahwa pihaknya berencana membangun 14 tower secara keseluruhan. “Kami akan membangun Tower 10 pada tahun depan,” ungkap Jeffry. Tower 9 merupakan yang terbaru dipasarkan. Sudah 40% unit apartemen di Tower 9 yang terjual. (Was/S-1)

Metland Bangun The Riviera at Puri PT Metropolitan Land Tbk (Metland), pengembang asal Singapura Keppel Land Limited (Keppel Land), membangun kawasan hunian Riviera at Puri di Tangerang, Banten, dengan nilai investasi Rp1 triliun. Kawasan tersebut direncanakan di-launching pada Desember 2017. Direktur Metland Olivia Soerojo menjelaskan The Riviera at Puri dibangun di atas tanah seluas 12 hektare (ha) berada di kawasan Metland Cyber City. Kawasan tersebut merupakan kawasan mixed used yang banyak komersial. Menurut dia, proyek itu diharapkan merealisasikan hunian yang nyaman seperti yang dikembangkan Keppel Land di Singapura. “The Riviera at Puri akan dibangun dengan konsep hunian eksklusif yang memiliki aliran sungai di depan gerbang utama dan sistem keamanan 24 jam. Selain itu, hunian tersebut juga mengadopsi resor,” ujar Olivia di Jakarta, Kamis (12/9). Ia mengutarakan proyek hunian tersebut akan dibangun dalam tiga tahap penjualan dan diharapkan bisa selesai dalam tiga hingga tahun dengan total sebanyak 500 unit. “Tahap pertama akan dibangun 130 unit yang mulai dipasarkan pada Desember mendatang,” ujarnya. (*/S-4)

ANTARA /AUDY ALWI

RUMAH TAPAK: Direktur Bank Victoria Fransisca Rita

Gosal (kiri) berbincang dengan Dirut Kumis Property Didiek Hendraleka, seusai menandatangani MoU fasilitas modal kerja di Jakarta, Jumat (13/10). Fasilitas modal kerja sebesar Rp160 miliar itu akan digunakan Kumis Property untuk pembangunan perumahan tapak Nusa Persada View di Bogor yang menawarkan tipe rumah mulai dari 36 hingga 166 dengan nuansa adat asli Nusantara.

Agung Sedayu Pengembang Terbaik Versi Indonesia Property Awards 2017

DOK JAKARTA GARDEN CITY

RAIH PENGHARGAAN: Direktur Utama PT Mitra Sindo Sukses

Sami Miettinen menerima penghargaan untuk Perumahan skala kota (township) Jakarta Garden City yang meraih penghargaan sebagai pemenang untuk kategori Best Housing Development untuk kawasan Jakarta dan Best Housing Development untuk Indonesia di ajang PropertyGuru Indonesia Property Awards 2017.

AGUNG Sedayu Group menjadi pengembang terbaik di PropertyGuru Indonesia Property Awards 2017. Melalui sejumlah proyek strategisnya pada tahun ini, pengembang rintisan Sugianto Kusuma (Aguan) tersebut membawa pulang 17 penghargaan dari 23 kategori yang mencantumkan proyek milik Agung Sedayu Group. Dua proyek monumental Agung Sedayu, Langham dan District 8, menjadi proyek terpanas kali ini. Langham melalui Langham Residence dan Langham Hotel membawa empat penghargaan, termasuk penghargaan prestisius best condo development dan best hotel development. Pengembangan District 8 yang terintegrasi menerima enam penghargaan, termasuk

best mixed use development dan best universal design development selaku dua kategori baru di tahun ini. Secara total, ada 37 kategori penghargaan pada PropertyGuru Indonesia Awards 2017 yang diselenggarakan di Hotel Fairmont, Jakarta, Kamis (12/10) malam. CEO Sinarmas Land Michael Widjaja mendapat kehormatan sebagai 2017 Indonesia Real Estate Personality of the Year oleh redaktur majalah PropertyGuru Property Report. Sebagai pionir smart digital city, Michael memelopori knowledge hub yang sangat dipuji di Digital Hub, BSD City, Tangerang. “Meskipun ada tantangan seperti perlambatan ekonomi, harga properti terlalu tinggi, dan implikasi pajak yang tinggi,

sektor realestat Indonesia terus menghasilkan proyek kelas dunia karena Indonesia Property Awards mengilhami inovasi di antara para pengembang,” kata Hendra Hartono, CEO PT Leads Property Services Indonesia yang juga ketua dewan juri independen. Terry Blackburn, Pendiri dan Managing Director PropertyGuru Asia Property Awards, mengapresiasi kinerja pengembang Indonesia yang terus melakukan inovasi dalam meningkatkan standar industri properti. Makin bertambahnya kategori penghargaan dalam Indonesia Property Awards merupakan bagian dari apresiasi pihaknya. “Kami sangat bangga dengan kemajuan desain dan jumlah kreativitas yang di-

masukkan pengembang Indonesia di segmen perumahan, komersial, dan fasilitas umum. Dari hanya 7 penghargaan desain pada acara peresmian kami pada 2015 dan 9 pada 2016, tahun ini kami mempresentasikan 16 penghargaan atas prestasi yang luar biasa dalam desain. Kami berharap pertumbuhan ini berlanjut di tahun berikut,” ujarnya. Pemenang utama dari Indonesia kini juga telah memenuhi syarat untuk berpartisipasi dalam grand final tahunan PropertyGuru Asia Property Awards ketujuh. Itu merupakan upacara eksklusif untuk pengembang terbaik Asia pada 8 November 2017 yang akan diadakan di Sands Expo and Convention Centre, Singapura. (Gnr/S-4)


MEGAPOLITAN

SELASA, 17 OKTOBER 2017

21

JAKARTA PUSAT

LINTAS BERITA

Dua Begal Tewas Ditembak Polisi DUA tersangka pencurian sepeda motor yang memicu sebutan Tangerang darurat begal akhirnya tewas ditembak. Tersangka Faisal, 27, dan Fajar, 25, ditembak karena memberi perlawanan di lokasi pembuangan sampah, Kelurahan Duri Selatan, Kecamatan Tambora, Jakarta Barat, kemarin. Keduanya diburu setelah menembak mati pemilik sepeda motor, Alif Rizki Maulana, 25. Menurut catatan Kapolres Metro Tangerang Komisaris Besar Harry Kurniawan, Faisal dan Fajar setidaknya sudah 50 kali melakukan pembegalan bersama komplotan mereka selama 2017. “Setiap beraksi, mereka membawa senjata api rakitan. Bila kepergok korban, mereka tidak segan-segan menembak,” cetus Harry. Faisal dan Fajar dua kali menembak korban di wilayah Karawaci dan Jatiuwung, Kota Tangerang. “Waktu di Karawaci, tembakan mereka bersarang di sepeda motor korban, sedangkan di Jatiuwung mengenai tangan korban,” lanjut Kapolres. Adapun dalam pembegalan di Jalan Marsekal Suryadarma RT 05/04 Kelurahan Selapajang Jaya, Kecamatan Neglasari, Kota Tangerang, pelaku langsung mengarahkan senjata api ke kepala korban. Alief Rizki tewas di tempat kejadian perkara. (SM/J-2)

DPRD Panggil Kadis Perumahan Depok DPRD Kota Depok menjadwalkan pemanggilan Kepala Dinas Perumahan dan Permukiman (Disrumkim) Kota Depok Wijayanto dan Kepala Bidang Pembangunan Disrumkim Kota Depok Dadan Rustandi, besok. Keduanya dipanggil untuk menjelaskan seputar mangkraknya pembangunan gedung sekolah, gedung kantor kelurahan, dan puskesmas. “Kami mau tanya mereka (Wijayanto, Dadan), mengapa proyek– proyek pemerintah tidak selesai dan dibiarkan mangkrak sejak 2016,“ ungkap Ketua Komisi C (Infrastruktur) DPRD Kota Depok Mazhab HM, kemarin. Informasi yang diterima Mazhab, kegagalan pembangunan sekolah, kantor pemerintah, dan puskesmas karena kesulitan pembebasan lahan. Harga pembelian tanah yang ditetapkan dalam APBD terlalu rendah dari kenyataan di lapangan. Tingginya harga tanah dipicu pertumbuhan suatu kawasan yang pesat. “Kondisi tersebut membuat harga tanah cepat naik karena lo-kasinya sudah menjadi pilihan investasi. Itulah yang ingin kita perjelas,” papar Mazhab. Kepala Dinas Rumkim Kota Depok Wijayanto belum memberikan jawaban apakah akan hadir atau mangkir. Telepon seluler yang bersangkutan tidak diangkat. (KG/J-2)

Ditlantas Siap Operasikan Supeltas DIREKTORAT Lalu Lintas Polda Metro Jaya menggunakan momentum Hari Sumpah Pemuda dengan menerjunkan sukarelawan pengatur lalu lintas (supeltas) pada 28 Oktober 2017. Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Halim Pagarra menjamin supeltas yang diterjunkan membantu pengaturan lalu lintas tidak sama dengan pak ogah. Halim Pagarra juga berjanji akan menindak supeltas yang menyimpang. “Kami sampaikan tidak ada supeltas yang memaksa meminta sesuatu kepada masyarakat. Kalau ada masyarakat yang menerima sebagai ucapan terima kasih, ya terima saja, tapi jangan memaksa. Kalau memaksa, kami tindak,” papar Halim, kemarin. Supeltas yang bertugas di lapangan akan dilengkapi dengan rompi dan topi yang ditandai dengan nomor. Apabila masyarakat merasa dirugikan, Halim meminta segera membuat aduan ke kantor polisi terdekat dengan memberi tahu nomor serta identitas orang bersangkutan. Dalam waktu dekat, Halim akan mendatangi Gubernur Anies Baswedan dan Wakil Gubernur Sandiaga Uno untuk meminta dukungan terkait dengan honor para supeltas. “Benar, yang masih mengganjal untuk menerjunkan supeltas ialah masalah honor,” imbuhnya. (Mtvn/J-2)

MI/ARYA MANGGALA

PENGELOLAAN KAWASAN TRANSIT: Pengerjaan proyek mass rapid transit (MRT) di kawasan Fatmawati, Jakarta Selatan, akhir bulan lalu. PT Mass Rapid

Transit (MRT) Jakarta ditunjuk sebagai operator utama pengelola kawasan transit oriented development (TOD) sepanjang jalur fase I (Lebak Bulus-Bundaran Hotel Indonesia). Penunjukan itu berdasarkan Peraturan Gubernur (Pergub) Nomor 140/2017 yang ditandatangani Djarot Saiful Hidayat pada awal Oktober. Pergub 140/2017 mengamanatkan PT MRT Jakarta bertugas penuh mengelola kawasan TOD.

PT MRT Jakarta Operator Utama TOD P

T Mass Rapid Transit (MRT) Jakarta ditunjuk sebagai operator utama pengelola kawasan transit oriented development (TOD) sepanjang jalur fase I (Lebak Bulus-Bundaran Hotel Indonesia). Penunjukan itu berdasarkan Peraturan Gubernur (Pergub) Nomor 140/2017 yang ditandatangani Djarot Saiful Hidayat pada awal Oktober. Pergub 140/2017 mengamanatkan PT MRT Jakarta bertugas penuh mengelola kawasan TOD. Setidaknya ada empat tugas PT MRT sebagai operator utama, yakni mengoordinasikan pemilik lahan bangunan dalam pengembangan kawasan, mendorong upaya

percepatan pembangunan sarana dan prasarana kawasan TOD sesuai panduan rancang kota, dan mengoordinasikan pemilik lahan dan bangunan, penyewa, serta pemangku kepentingan lainnya. “Langkah-langkah itu kami siapkan dalam bentuk masterplan (rencana induk pembangunan) TOD yang akan membagi porsiporsi tanggung jawab dengan pihak lain, misalnya PT Transportasi Jakarta dan lain-lain,” ung-kap Direktur Operasional dan Pemeliharaan PT MRT Jakarta Agung Wicaksono kepada Media Indonesia, kemarin. Selain empat tugas utama, PT MRT Jakarta juga diminta memonitor pelaksanaan pe-

ngembangan kawasan TOD dari segala fase, dari perencanaan, pemeliharaan, hingga pengembangannya.

Tujuannya supaya kawasan tertata karena akan ada banyak moda transportasi di sana. “Tujuannya supaya kawasan tertata karena akan ada banyak moda transportasi di sana. Kalau cuma satu pihak yang mengurus, akan lebih

mudah,” imbuh Agung. Saat ini, PT MRT Jakarta sedang mengembangkan rencana induk kawasan transit terpadu di Stasiun Lebak Bulus, Stasiun Fatmawati, kawasan Cipete yang mencakup Stasiun Cipete, Stasiun Haji Nawi dan Stasiun Blok A, serta kawasan Blok M, termasuk Stasiun Sisingamangaraja dan Stasiun Dukuh Atas. Sebelumnya, guru besar dan pendiri Pusat Studi Transportasi dan Logistik Universitas Gadjah Mada Danang Parikesit menyarankan supaya PT MRT Jakarta yang mengelola kawasan TOD. Menurut Ketua Komisi Teknis Transportasi itu, daya tarik utama yang membuat masyarakat datang ke kawa-

san TOD ialah transportasi MRT sendiri. Hong Kong sebagai kiblat pengembangan transportasi massal, misalnya, mengelola TOD sendiri. Begitu pula dengan Seoul, Shanghai, dan Taiwan. Dengan begitu, Hong Kong mampu mendapat profit dari pengembangan TOD karena leluasa mengatur arus pengunjung. “TOD cukup unik karena pembawa crowd-nya ialah transportasi. Tenants hanya menarik orang melakukan transaksi,” imbuh Danang. Mengelola TOD tidak mudah. Lokasi TOD yang melibatkan banyak pemilik gedung akan menyebabkan terlalu banyak pemain dalam pengambilan keputusan. Danang merujuk pada rencana pembangunan TOD di kawasan Senen, Jakarta Pusat, saat kepemimpinan Gubernur DKI Sutiyoso. Saat itu, rencana pembangunan TOD terhenti lantaran terlalu banyak pihak yang terlibat di dalamnya. (Aya/J-2)

JAKARTA TIMUR

Jatah Pasien Berkurang, Dokter Todongkan Pistol

ANTARA/YULIUS SATRIA WIJAYA

UNJUK RASA PKL PUNCAK: Pedagang kaki lima (PKL) Puncak berunjuk rasa di Kantor Pemerintah Kabupaten Bogor, Cibinong, Bogor, kemarin. Mereka menuntut Pemkab Bogor untuk membatalkan pembongkaran PKL tahap dua di Puncak sampai tersedianya lahan relokasi dengan biaya sewa yang murah untuk mereka berdagang.

ALT, dokter spesialis salah satu rumah sakit di Duren Sawit, Jakarta Timur, harus berurusan dengan polisi. Dia diamankan karena menodongkan senjata kepada karyawan administrasi yang mengatur pendistribusian pasien. Terungkap kemudian senjata yang digunakan ternyata pistol mainan. Namun, dokter itu tetap diproses secara hukum lantaran AS, karyawan administrasi, melaporkan kasus itu ke polisi. Kejadian tersebut berlang-

sung Sabtu (14/10) sekitar pukul 11.30 WIB. Kepala Unit Reserse Kriminal Polsek Duren Sawit AK Nevo Suhajendro menguraikan, siang itu ALT datang ke rumah sakit dan mencari Pipit, karyawan bagian administrasi. ALT bermaksud menanyakan mengapa semakin berkurang pasien BPJS disalurkan kepada dirinya. “ALT merasa pasiennya dialihkan ke dokter lain,” ujar Nevo kepada Media Indonesia, ke-

marin. Ternyata Pipit sedang tidak ada di tempat. Saat itu yang bertugas di bagian administrasi ialah AS, rekan kerja Pipit. ALT kemudian marahmarah kepada AS. Dia menuduh AS yang memindahkan pasiennya ke dokter lain. AS yang merasa tidak melakukan tuduhan itu membela diri membuat ALT semakin marah. ALT lalu mencabut pistol dari pinggangnya dan menodongkan ke kepala AS sambil berkata,

“Tadi pagi saya habis belajar nembak. Kalau kamu masih begitu, saya tembak di luar,” teriak ALT seperti yang ditirukan Nevo. Beberapa orang yang ada di rumah sakit itu kemudian melerai. Namun, AS yang merasa terancam hidupnya tidak menerima diperlakukan demikian. Ia melaporkan kejadian itu ke Polsek Duren Sawit. Polisi yang mendapatkan laporan langsung meluncur ke rumah sakit dan mengamankan ALT. Ketika ia diperiksa,

barang bukti senjata yang digunakan ALT mengancam AS ternyata pistol mainan berbahan plastik. “Status ALT masih terlapor,” ujar Nevo. Sebelumnya, seorang dokter spesialis saraf, Dr Anwari SH Sp KFR MARS MH, juga menakut-nakuti kasir parkir Mal Gandaria City, dengan menembak ke udara. Ia keberatan membayar parkir sebesar Rp5.000 karena menurutnya pengendara mobil berpelat militer bebas dari pungutan. (Mal/J-2)

KOTA BEKASI

Rawan Penyerangan, Truk Sampah Dikawal MARAKNYA aksi pelemparan truk sampah DKI Jakarta disikapi Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi dengan menginstruksikan Dinas Perhubungan dan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) untuk mengamankannya. Wali Kota meminta personel Dishub dan Satpol PP berjaga di sepanjang koridor yang dilalui truk sampah mulai Kecamatan Jatiasih hingga Jalan Cipendawa-Siliwangi, Kecamatan Bekasi Selatan, serta koridor Jalan Ahmad Yani-Siliwangi. “Jalur yang dilalui mereka (truk sampah) harus steril dari ancaman siapa pun. Ini aspek persoalan lalu lintas dan

ketertiban. Saya perintahkan Dishub membuat barikade,” tegas Rahmat di Bekasi, kemarin. Pada kesempatan itu, Rahmat juga mengapresiasi Kepala Kepolisian Resor Metro Bekasi Kota Kombes Hero Henrianto Bachtiar beserta jajaran yang telah menangkap tiga dari empat pelaku pada pekan lalu. Kepala Dishub Kota Bekasi Yayan Yuliana mengaku telah berkoordinasi dengan Satpol PP untuk mengintensifkan pengawasan koridor truk sampah DKI. “Kita dengan Satpol PP memonitor truk sampah selama 24 jam. Ketika personel kita siaga, pelakunya hilang,” kilah Yayan.

“Jalur yang dilalui mereka (truk sampah) harus steril dari ancaman siapa pun.” Rahmat Effendi Wali Kota Bekasi

P e ny e ra n g a n t e r h a d a p pengemudi truk sampah DKI kerap terjadi pada pukul 02.0004.00 WIB. Dalam dua tahun, terakhir setidaknya sudah 20 kali serangan dan melukai sejumlah pengemudi. Ter-

akhir menimpa truk berpelat kendaraan B 9739 TOQ pada 5 Oktober 2017. Kaca depan truk hancur dihajar dengan batu bata. Pelaku berinisial TP, 15, ABM, 14, AWE, 16, dan MI, 14, telah ditangkap, sedangkan otaknya belum terungkap. Motif pelaku menggunakan anak-anak remaja menyerang truk diduga berkaitan dengan uang pengamanan. Yayan mengakui yang sudah tertangkap masih orang suruhan. Dia bersama Satpol PP mengerahkan 30 personel untuk mengamankan koridor serta mengincar dalang penyerangan truk sampah. (Gan/ Ant/J-2)

ANTARA/RISKY ANDRIANTO

KONSERVASI GEDUNG BERSEJARAH: Pekerja melintas di area pengerjaan perbaikan Gedung Juang 45 di Tambun Selatan, Bekasi, kemarin. Perbaikan gedung itu bagian dari konservasi kawasan gedung bersejarah guna menjaga kelayakan situs sejarah dan memperindah tata ruang kota.


22

HUMANIORA

SELASA, 17 OKTOBER 2017

Masyarakat ialah Humas bagi Indonesia

SEKILAS

Pemerintah Seharusnya Perhatikan Manula SAAT menghadiri acara Peringatan Hari Lanjut Usia Internasional 2017, di Plasa Tugu Proklamasi, Pegangsaan Timur, Jakarta Pusat, Sabtu (14/10), Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak RI, Yohana Susana Yembise, menyatakan keinginannya agar masyarakat Indonesia menghargai manusia lanjut usia (manula). Budaya bangsa Indonesia, kata Menteri, sangat menekankan prinsip menghormati dan memuliakan orang tua. “Cara kita menghargai orangtua merupakan potensi sosial yang membentuk karakter dan citra budaya Indonesia. Citra dan identitas budaya bangsa Indonesia yang santun, dan penuh penghormatan terhadap orangtua. Perayaan yang kita laksanakan hari ini bertujuan memuliakan para manula,” ujarnya. Para manula, ujar Menteri, sudah seharusnya menjadi perhatian serius pemerintah. Selama ini, menurutnya, manula belum mendapat perhatian khusus dari pemerintah secara optimal. (RO/H-5)

Kembangkan Minat Wirausaha Mahasiswa PERGURUAN tinggi perlu menjalin kerja sama dengan komunitas atau organisasi di bidang kewirausahaan. Kerja sama itu diperlukan untuk mengembangkan minat kewirausahaan mahasiswa. “Dunia wirausaha atau entrepreneurship selalu penuh tantangan. Jika tidak memahami ilmunya, tidak menguasai kunci-kunci suksesnya, seseorang bisa gagal di dunia entrepreneur. Risiko ini yang perlu diminimalkan. Antara lain dengan menimba serta berbagi ilmu dan pengalaman kewirausahaan bersama komunitas atau organisasi di bidang kewirausahaan,” ujar Wakil Rektor Bidang Inovasi, Alumni, dan Hubungan Internasional Universitas Mercu Buana (UMB) Prof Dana Santoso pada seminar bertajuk Mengupas Strategi Bisnis Pengusaha Pemula, di Kampus UMB, Jakarta, kemarin. Atas dasar itu pula, menurut Kepala Pusat Kewirausahaan UMB Wachyu Hari Haji, mahasiswa yang mulai tertarik ke dunia kewirausahaan di UMB diberi modal dan pendampingan baik dari kampus maupun luar kampus. Untuk luar kampus, UMB misalnya menjalin kerja sama dengan Komunitas Tangan Diatas (TDA). “Kami menargetkan setiap tahun bisa menghasilkan 100 pengusaha muda di berbagai bidang dari kampus UMB,” tutur Wachyu. (RO/H-3)

9% Tunarungu Butuh Alat Bantu Dengar HINGGA Agustus 2017, total penyandang tunarungu di Indonesia mencapai angka 6,9 juta orang. Dari jumlah tersebut, 9% belum memiliki alat bantu dengar. Hal itu diungkapkan Menteri Sosial RI Khofifah Indar Pa rawansa, kemarin, di sebuah pusat perbelanjaan di Makassar saat menghadiri pembagian 425 alat bantu dengar kepada penyandang tunarungu oleh Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Posko Perjuangan Rakyat (Pospera). “Saya sudah bekeliling di sejumlah daerah di Indonesia. Tidak banyak pemda yang peduli dengan kebutuhan kaum disabilitas. Kita wajib puji komitmen tersebut. Kita sih berharap semua daerah punya kepedulian yang sama. Sebagai penghargaan, kita jadikan Makassar sebagai role model untuk pengembangan komitmen tersebut,” urai Khofifah. Ia pun mengakui permasalahan keterbatasan alat bantu dengar merupakan bagian dari pekerjaan rumah Kemensos. “Kami berharap semua pihak penyedia jasa umum dapat memberikan akses lebih pada penyandang disabilitas.” (LN/H-5)

MI/ROMMY PUJIANTO

DAUR ULANG SAMPAH: Sulfiawati, 52, bersama Waldiah, 43, (kiri) mengenakan pakaian yang terbuat dari plastik bekas kemasan makanan di Rumah

Kelompok Kegiatan Rosella, Pontianak, Kalimantan Barat, kemarin. Kelompok Kegiatan Rosella yang memiliki kader sebanyak 10 perempuan dari warga sekitar sejak 2016 menjadi bagian dari kegiatan corporate social responsibillity (CSR) PT Pertamina dengan melakukan kegiatan bank sampah dan memproduksi berbagai produk kerajinan dari sampah.

Multi Mux Dorong Kompetisi Global Konsep single mux justru akan memunculkan monopoli model baru dan tidak memberi keleluasaan kepada para pelaku usaha swasta di bidang penyiaran yang selama ini sudah ada. THOMAS HARMING SUWARTA thomas@mediaindonesia.com

R

ANCANGAN Undang-Undang (RUU) Penyiaran kini sedang memasuki tahap harmonisasi fraksi-fraksi di Panitia Kerja Badan Legislatif DPR RI. Terdapat satu wacana yang cukup alot dibahas di antara fraksi di DPR RI, konsep single mux operator di satu pihak dan konsep multi-mux operator di pihak lain. Keduanya terkait dengan pelaksanaan migrasi sistem penyiaran televisi terrestrial penerimaan tetap tidak berbayar (TV FTA) analog menjadi digital. Dengan single mux, Lembaga Pe nyiaran Publik Radio Televisi

Re publik Indonesia (LPP RTRI) menjadi satu-satunya penyelenggara penyiaran multiplexing digital. Padahal selama ini beberapa lemba ga penyiaran swasta (LPS) sudah memiliki frekuensi digital sendiri. “Sementara ini memang sedang proses harmonisasi sebelum dibawa ke rapat paripurna untuk selanjutnya menjadi RUU yang akan menjadi inisiatif DPR RI. Poin soal single mux dan multimux tentu jadi perdebatan, tetapi secara umum fraksi-fraksi sepakat dengan multimux dan bukan single mux,” kata Wakil Ketua Baleg DPR RI Firman Soebagyo saat ditemui di Kompleks DPR RI, Senayan, Jakarta, Senin (16/10). Menurut politikus Golkar itu,

konsep single mux justru akan memunculkan monopoli model baru dan tidak memberi keleluasaan kepada para pelaku usaha swasta di bidang penyiaran yang selama ini sudah ada. “Lagi pula kalau semua di bawah kendali LPP RTRI, ini lembaganya saja belum jelas bagaimana bentuknya, seperti apa pengelolaannya, lalu diberi kewenangan yang begitu besar dan luas tentu tidak baik juga, dan justru kita mundur jauh ke belakang sebab ini sama saja memunculkan monopoli model baru,” kata Firman. Dia menambahkan, jika kita mau dorong ke kompetisi global, swasta juga harus didukung, jangan semua dikendalikan secara sentralistik. Dengan konsep multimux kata dia, tidak juga berarti bahwa swasta seolah semena-mena memanfaatkan frekuensi publik yang dikendalikannnya. Itu artinya negara atau pemerintah tetap bisa mengendalikan dengan regulasi-

regulasi turunan misalnya melalui peraturan menteri. “Apalagi saat ini kan masih ada 136 MH yang kosong yang masih dikuasai oleh pemerintah yang masih bisa dimanfaatkan. Penyiaran swasta yang sudah memiliki frekuensi digital tidak berarti sesuka hati memasang harga untuk kanal-kanal baru atau menciptakan kanal-kanal baru untuk anak usahanya sendiri. Itu semua diatur dan dikontrol pemerintah. Jadi sebenarnya tidak ada masalah dengan multi-mux operator ini,” tambah Firman.

Investasi Tambahan lagi operator swasta yang sudah memiliki frekuensi digital juga sudah menggelontorkan dana tidak sedikit sebagai investasi. “In tinya sebenarnya adalah kita jangan juga membuat pengusaha susah atau dipersulit, tetapi juga jangan swasta semena-mena karena itu nanti diatur dalam permen dan tidak bisa juga seluruh sektor pe nyiaran dikendalikan tunggal oleh satu lembaga karena itu justru menghasilkan monopoli model baru yang justru tidak sehat,” kata Firman. Sejauh ini, semua fraksi sudah mulai menyepakati poin-poin krusial dalam RUU Penyiaran yang akan menggantikan Undang-Undang Penyiaran No 32 Tahun 2002 tersebut kecuali Fraksi Hanura. (H-5)

PERHIMPUNAN Hubungan Masyarakat (Perhumas) Indonesia akan menggelar hajatan tahunan insan kehumasan, yaitu Konvensi Nasional Humas (KNH) 2017 pada 27-28 November. Dengan tema Indonesia bicara baik, Perhumas berharap masyarakat menyadari peran sebagai humas bagi Indonesia. “Kita ingin memastikan lagi masyarakat memahami peran dan fungsi humas sebenarnya. Yang kami harapkan masyarakat menyadari mereka humas bagi Indonesia,” kata Ketua Umum BPP Perhumas Indonesia, Agung Laksamana, saat memberikan keterangan di Jakarta, kemarin. Acara KNH 2017 yang akan digelar di IPB International Convention Center (IPB ICC), Botani Square, Bogor, tersebut, kata Agung, akan dirangkai dengan Musyawarah Nasional (Munas) Perhumas 2017. Kegiatan ini akan dihadiri lebih dari 500 praktisi, pemerhati, akademisi, dan anggota Perhumas di seluruh Indonesia dan sama-sama disatukan dengan tema #IndonesiaBicaraBaik. “Sebagai humas, kita semua harus menyosialisasikan pesan positif kepada publik agar timbul trust serta reputasi atas organisasi dan negaranya. Oleh karena itu, mulai sekarang waktunya kita berbicara baik tentang Indonesia!” kata Agung. Bukan itu saja, menurut Agung, sebagai humas Indonesia, masyarakat harus memiliki komitmen menumbuhkan dan mengembangkan hubungan an tarwarga negara Indonesia yang serasi dan selaras demi terwujudnya persatuan dan kesatuan bangsa. Sementara itu, dalam konteks pesta demokrasi di berbagai daerah maupun di tingkat nasional, menurut dia, etika komunikasi bangsa Indonesia sangatlah relevan dengan ajakan mewujudkan norma #IndonesiaBicaraBaik. “Masyarakat harus berpartisipasi dalam menyebarkan semangat #IndonesiaBicaraBaik dengan menyebarkan semangat nasionalisme dan optimisme,” papar Agung. (Ths/H-5)

Program Imunisasi MR Diperluas SETELAH melaksanakan program imunisasi measles/campak dan rubella (MR) di Pulau Jawa, pemerintah akan melanjutkannya dengan menyasar wilayah di luar pulau Jawa tahun depan. Sosialisasi akan di lakukan sejak jauh-jauh hari untuk meminimalkan penolakan masyarakat. “Diakui, waktu persiapan kampanye MR di Pulau Jawa sangat singkat. Hanya tiga bulan sebelum pelaksanaan 1 Agustus lalu. Akibatnya, pemerintah harus melakukan sosialisasi bersamaan dengan pelaksanaan imunisasi,” ujar Direktur Surveilans dan Karantina Kementerian Kesehatan Elizabeth Jane Soepardi, Minggu (15/10). “Harusnya sosialisasi jauh sebelum pelaksanaan sehingga semua

sudah menerima kemudian baru dilakukan imunisasi,” imbuh dia. Menurutnya, Provinsi Sulawesi Selatan telah memulai lebih dahulu sosialisasi program imunisasi MR. Diharapkan, dengan sosialisasi yang lebih awal, penolakan masyarakat bisa diredam sehingga pemerintah dapat lebih fokus dalam menjangkau daerah-daerah yang secara geografis sulit dicapai, seperti Provinsi Papua dan Papua Barat. Direncanakan, untuk daerahdaerah yang sulit dijangkau, pemerintah akan melibatkan TNI, Kepolisian, dan Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM). Terkait dengan hasil program imunisasi MR di enam provinsi di Pulau Jawa yang sudah berakhir pada 14 Oktober lalu, cakupan imu-

nisasi telah mencapai sasaran, yakni 95% di semua provinsi. Kendati demikian, angkanya tidak merata di semua kabupaten/kota. “Masih ada kantong-kantong yang jauh di bawah 95%, tetapi belum dapat disebutkan mana saja daerahnya karena perhitungan masih berjalan. Akhir Oktober baru akan dikeluarkan data cakupan resminya,” kata Jane. Terkait dengan isu halal haram vaksin MR, menurut Jane, Bio Farma selaku produsen vaksin MR telah mengajukan sertifikasi halal dari Majelis Ulama Indonesia (MUI). “Sedang diproses. Bio Farma sudah mengajukan ke MUI dan sedang meminta data-data dari pabrik di luar negeri yang terkait dalam produksi vaksin MR,” terangnya. (Ind/H-3)

DOK DUPLAIR

PRODUK KESEHATAN: (Dari kiri) CEO Duplair Indonesia Bambang

Sumargono, President Asia Pacific Laser Medicine and Surgery, Director of Education and Development RSPAD Abraham Arimuko dan Founder & CEO Duplair Japan Ryoko Oka berbincang pada soft launching di Grand Mahakam, Jakarta, akhir pekan lalu.

Iklan Rokok Dinilai Menyalahi UU Kesehatan

ANTARA /AUDY ALWI

LEPAS PESERTA: Senior Director & Country Manager of Herbalife Nutrition Indonesia Andam Dewi (kiri) mengibaskan bendera start Herbalife Bali International Triathlon 2017, di Sanur, Bali, Minggu (15/10). Herbalife Bali International Triathlon 2017 merupakan ajang triatlon bertaraf internasional yang telah memasuki penyelenggaraan ke-10.

KOMITE Nasional (Komnas) Pengendalian Tembakau mempertanyakan naskah rancangan revisi UndangUndang (UU) Nomor 32 Tahun 2002 tentang Penyiaran yang kemungkinan tetap akan mengizinkan iklan ro kok meski rokok mengandung zat-zat mematikan. Jika revisi UU Penyiaran yang tengah dibahas DPR itu mengizinkan iklan rokok, hal itu dinilai bertentangan dengan sejumlah peraturan, terutama UU tentang Kesehatan. “Rokok membunuh kok boleh diiklankan. Perundang-undangan yang ada di Indonesia sudah mengakui tembakau merupakan zat adiktif yang mematikan. Kenapa masih diupayakan mati-matian untuk tetap bisa diiklankan,” cetus Ketua Umum

Komnas Pengendalian Tembakau dr Prijo Sidipratomo dalam jumpa pers di Jakarta, kemarin. Prijo mengatakan, pasal 113 UU Nomor 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan secara tegas menyatakan tembakau mengandung zat adiktif sehingga konsumsinya harus diatur. Pelarangan iklan rokok, kata dia, merupakan salah satu upaya untuk mengatur konsumsi produk tembakau. Apalagi, fakta tembakau mengandung zat adiktif diperkuat Mahkamah Konstitusi (MK). Pada 2012, MK menolak uji materi pasal 113 dan 116 UU Kesehatan tentang tembakau mengandung zat adiktif dan secara tegas menyatakan

UU Kesehatan menyatakan tembakau mengandung zat adiktif sehingga konsumsinya harus diatur. tembakau termasuk kelompok zat adiktif. “Dalam tiga tahun terakhir, tren iklan rokok terus mengalami kenaikan. Jelas terlihat industri rokok berupaya mencari konsumen baru,” katanya.

Dari berbagai metode beriklan, lanjut Prijo, iklan melalui media penyiaran seperti televisi menjadi yang paling disukai industri rokok karena dampaknya yang luas dalam menarik konsumen baru. Apalagi, media iklan luar ruang semakin berkurang akibat kebijakan di tingkat pemerintah daerah yang semakin ketat mengatur reklame rokok. “Saat ini iklan rokok masih diperbolehkan di media penyiaran pada pukul 21.30 hingga 05.00. Satu jam pertama biasanya menjadi waktu paling gencar bagi iklan rokok. Banyak yang mencantumkan harga sehingga anak-anak bisa memperhitungkan uang jajan mereka untuk membeli rokok.” (Ant/*/H-3)


HUMANIORA

SELASA,17 OKTOBER 2017

23

Guru Jangan cuma Fokus di Kompetensi

ANTARA /ANDREAS FITRI ATMOKO

LABUHAN PANTAI: Warga mengikuti kirab saat Labuhan Pantai Depok di Pantai Depok, Bantul, Di Yogyakarta, kemarin. Tradisi yang diikuti ribuan warga itu menjadi

bentuk syukur warga atas segala rezeki dan keselamatan dari Tuhan.

Perbaiki Sistem Pendidikan Jika dilihat dari neraca pendidikan daerah, pengalokasian anggaran pendidikan jarang yang mencapai Rp1 juta per siswa per tahun.Artinya, banyak anggaran mubazir. SYARIEF OEBAIDILLAH

oebay@mediaindonesia.com

P

ENILAIAN tentang tertinggalnya dunia pendidikan Indonesia yang diungkapkan Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani di penghujung pertemuan tahunan IMF-Bank Dunia di Washington DC, Amerika Serikat, baru-baru ini harus menjadi bahan evaluasi untuk perbaikan ke depan. Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) perlu membuat terobosan un-

tuk mengatasi ketertinggalan tersebut. “Upaya meningkatkan mutu pendidikan harus bergotong royong bersama masyarakat,” ujar pemerhati pendidikan Doni Koesoema di Jakarta, kemarin. Dari sisi kurikulum, lanjutnya, pemerintah harus memberdayakan sekolah dan guru agar dapat memperkaya kurikulum sesuai dengan konteks dan kebutuhan mereka. Terkait dengan sistem evaluasi hasil pendidikan, ujian nasional harus direformasi karena menjadi

salah satu pemicu rendahnya motivasi belajar anak. Terkait dengan anggaran pendidikan sebesar 20% APBN, menurut Doni, Menkeu Sri Mulyani perlu meneliti sebaran anggaran pendidikan itu. “Apakah semua diinvestasikan langsung ke pendidikan di Kemendikbud? Tidak. Dana itu menyebar di 20-an kementerian/lembaga,” ungkapnya. Jika dilihat dari neraca pendidikan daerah, pengalokasian anggaran pendidikan jarang yang mencapai Rp1 juta per siswa per tahun. “Artinya, dana pendidikan itu mubazir karena sebagian besar digunakan untuk gaji guru dan pegawai serta tidak fokus, tersebar di banyak kementerian/lembaga.” Sebelumnya, dengan mengutip penelitian World Development Report yang dilakukan

Bank Dunia, Menkeu Sri Mulyani menyatakan kualitas pendidikan di Indonesia sangat tertinggal jika dibandingkan dengan negara-negara maju, khususnya negara Organisation for Economic Cooperation and Development (OECD). Pada kemampuan membaca saja, Indonesia harus menghabiskan waktu 45 tahun agar setara dengan mereka. Menurutnya, alokasi anggaran pendidikan sebesar 20% anggaran pendapatan dan belanja negara (APBN) harus menghasilkan kualitas pendidikan yang setara dengan negara-negara OECD. Pihaknya akan mengonsultasikan masalah itu dengan Menteri Pendidikan Muhadjir Effendy dan Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin.

Melalui PAUD Saat dimintai konfirmasi ten-

tang pernyataan Menkeu Sri Mulyani tersebut, Mendikbud Muhadjir Effendy menjawab singkat. “Nanti saya akan tanya langsung ke beliau, ya.” Sementara itu, Dirjen Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Kemendikbud, Harris Iskandar, mengatakan salah satu strategi yang akan dilakukan untuk mengejar ketertinggalan di bidang pendidikan ialah dengan memperluas akses dan meningkatkan mutu layanan PAUD di seluruh Indonesia, antara lain melalui gerakan Satu PAUD Satu Desa, Wajib Ikut PAUD Pra-SD Satu Tahun, dan PAUD Holistis Integratif. “PAUD bukan hanya memp e r s i a p k a n a n a k m a su k persekolahan. Riset Bank Dunia menunjukkan PAUD bisa mencegah drop out dan meningkatkan nilai PISA,” katanya. (H-3)

PENGEMBANGAN guru semestinya tidak hanya mencakup bidang kompetensi sebagai pengajar, terlebih bila pengembangan kompetensi itu hanya didasari motivasi eksternal seperti mengejar sertifikat ataupun tunjangan. “Pengembangan guru tidak bisa hanya kompetensi. Mereka butuh kemerdekaan, kolaborasi dengan banyak pihak, dan pengembangan karier. Guru dapat menjadi penulis, peneliti, atau membuat suatu karya,” ujar praktisi pendidikan Najelaa Shihab, di acara Temu Pendidik Nusantara 2017 yang digelar Wardah di Jakarta, Minggu (15/10). Menurutnya, para guru perlu diberi kesempatan untuk saling berbagi praktik cerdas dalam proses belajar mengajar, juga berbagai hasil riset serta pengalaman tentang pendidikan dan pengajaran. Najeela menyampaikan, atas dasar itu, dirinya mendirikan Kampus Guru Cikal sebagai wadah bagi para guru dalam mengembangkan potensi mereka sebagai guru pembelajar. “Pengembangan potensi para guru sangat penting karena guru penggerak perubahan di ekosistem pendidikan,” katanya. Ketua Temu Pendidik Nusantara 2017 Budi Setiawan,

pada kesempatan sama, mengungkapkan pentingnya guru belajar dari anak didik. Ia mengatakan selama ini anak-anak dipandang sebagai objek di dunia pendidikan. Mereka duduk di kelas dan menerima materi. Padahal, proses pembelajaran yang aktif seharusnya melibatkan peserta didik. “Proses pembelajaran efektif ketika pendidik juga belajar dari anak murid untuk mengetahui kebutuhan dan menyiapkan proses belajar yang sesuai sehingga murid lebih semangat belajar.” Murid, lanjut dia, seharusnya terlibat dalam menentukan tujuan belajar. Guru dan murid menentukan metode belajar yang sesuai. Perlunya kebebasan di r u a n g ke l a s d i a k u i p a r a pendidik. Titis Kartikawati, guru dari SMP di Sanggau, Kalimantan Barat, mengatakan, meski pemerintah telah memberikan panduan kepada para guru, pada praktiknya para murid kesulitan mengerti materi tersebut sehingga dia harus menemukan inovasi pembelajaran yang sesuai. “Pemerintah sudah bagus. Ada buku guru dan siswa, tapi guru-guru masih perlu model yang sesuai dengan kearifan lokal sebab biasanya bukubuku dari pusat agak ‘Jawasentris’.” (Ind/Yan/H-3)

ANTARA /MOCH ASIM

PELAJAR SADAR LINGKUNGAN: Sejumlah pelajar membuat

Konsep Ruang Kosong untuk VAB 2018

ANTARA /M AGUNG RAJASA

TEMU MAESTRO: Penari membawakan tarian Rineka Dewi dari Maestro tari klasik Sunda

Indrawati Lukman dalam pentas Temu Dua Maestro di De Majestic Braga, Bandung, Jawa Barat, Minggu (15/10). Pertunjukan tersebut mengangkat kisah tentang tarian putri berkarakter halus yang menggambarkan keindahan dan kecantikan pelangi melalui kekayaan gradasi warna tujuh selendang yang digunakan para penari.

Bakat Sineas Perlu Dibina MENDIKBUD Muhadjir Effendy menyampaikan apresiasi kepada para pelajar SMA/ MA pemenang Lomba Kreasi Audiovisual Sejarah (LKAS) 2017. Mereka diharapkan mampu membuat film dokumenter sejarah untuk pembelajaran di sekolah. Muhadjir berharap ke depan karya film dokumenter sejarah semakin banyak. Film itu bisa membuat pembelajaran sejarah di sekolah semakin menarik. Muhadjir berpesan agar para pelajar yang sudah pandai membuat film agar terus dibina. Bukan tidak mungkin, kepandaian itu dapat ditekuni menjadi profesi. Menurut dia, saat ini pasar pekerjaan di dunia film masih terbuka lebar. “Film itu industri kreatif. Ceruk pekerjaan di sektor ini masih terbuka luas. Semoga

kalian dapat menekuninya dengan baik,“ ujarnya pada penutupan LKAS 2017 di Jakarta, kemarin. Menurut dia, sineas di Indonesia tidak akan kering ide. Sebabnya, sumber inspirasi untuk pembuatan film di Indonesia sangat banyak, antara lain keanekaragaman sumber daya alam dan kebudayaan yang juga dapat menjadi sumber cerita film. Direktur Sejarah Kemendikbud, Triana Wulandari, menambahkan, LKAS yang dimulai sejak 17 Februari 2017 mampu menggaet 372 proposal film. Tiga juri menyeleksinya hingga meloloskan 30 proposal. Pemilik proposal yang lolos seleksi itu lalu disertakan dalam lokakarya pembuatan film. Selanjutnya, berdasarkan karya film yang dibuat,

ditetapkan 3 pemenang dan 3 pemenang harapan. Juara pertama diraih Nurul dan Bagas yang membuat film Babad Lombok. Film dokumenter sejarah itu menceritakan letusan Gunung Samalas yang berada di Lombok. Dikabarkan, letusannya delapan kali lebih kuat daripada letusan Gunung Krakatau. Juara kedua, Shuhaib Abdul Karim dan Muhammad Sulchan Fathoni dari MAN 1 Yogyakarta. Mereka membuat film berjudul Sultan HB IX, Tokoh 1.000 Umat dari Yogya untuk Indonesia. Juara ketiga ialah Arief Ramadhan Djiwanda dan Anggie Claraesty dari SMAN 1 Matauli Pandan, Sumatra Utara. Mereka memproduksi film sejarah berjudul Dr Ferdinand Lumban Tombing, Dokter Revolusioner Pemersatu Bangsa. (Bay/H-3)

INDONESIA kembali akan mengikuti pameran arsitektur tingkat dunia, Venice Architecture Biennale (VAB), yang akan berlangsung pada 26 Mei-25 November 2018 di Venesia, Italia. Di ajang tersebut, Indonesia akan menampilkan konsep arsitektur Sunyata yang menonjolkan ruang ko song. Sunyata merupakan konsep arsitektur karya tim pimpinan Ary Indra dari Jakarta. Konsep tersebut keluar sebagai pemenang pada seleksi yang dilakukan Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf ) dan Ikatan Arsitektur Indonesia (IAI), menyisihkan empat finalis lainnya. Dengan demikian, Ary Indra dipercaya sebagai Ketua Tim Kurator Terpilih Paviliun RI di pameran itu. Wa k i l Ke p a l a B e k r a f Ricky Joseph Pesik menjelaskan, VAB, pameran dua tahunan yang juga dikenal dengan nama La Biennale Di Venezia, merupakan salah satu pameran arsitektur dunia tertua dan bergengsi. Ary Indra beserta timnya akan menjadi penanggung jawab substansi pameran, termasuk rancangan paviliun, katalog, dan program acara. “Konsep Sunyata akan terus diperbaiki. Kita mendapat tempat seluas 280 meter persegi di VAB 2018,” terangnya pada acara pengumuman hasil seleksi kurator paviliun Indonesia di VAB 2018, di Jakarta, Minggu (15/10) malam. Ary Indra menjelaskan

Arsitektur Indonesia sarat ruang kosong yang tidak terlalu terstruktur, tapi sengaja dibuat untuk beragam fungsi, seperti alun-alun dan joglo. konsep arsitektur Sunyata menonjolkan ruang kosong. Menurutnya, arsitektur Indonesia sarat ruang kosong yang tidak terlalu terstruktur, tapi sengaja dibuat untuk beragam fungsi, seperti alun-alun dan joglo. “Ruang-ruang kosong sebenarnya punya makna dan isi. Sengaja dibuat dan ada di mana-mana dalam arsitektur Indonesia. Kita akan meriset lebih mendalam selama 6 bulan ke depan untuk bisa menampilkannya.” Ary menambahkan, material paviliun, termasuk strukturnya, akan menggunakan kertas putih untuk menggambarkan kekosongan. Fitur utama rancangan paviliun ialah bentangan kertas putih berukuran 14 x 18 meter. Kertas yang digunakan, lanjut Ary, ialah jenis tyvek yang tidak bisa sobek, tahan air, dan tidak mudah terkena debu. “Itu kertas yang dipakai untuk baju astronaut.” (Dhk/H-3)

lubang biopori untuk pembuatan kompos saat acara panen kompos dan berkebun organik di Surabaya, Jawa Timur, kemarin. Kegiatan tersebut diikuti puluhan pelajar kader lingkungan dari sejumlah sekolah di Surabaya.


24

NUSANTARA

SELASA, 17 OKTOBER 2017

SEORANG warga tewas tertimpa talut longsor setelah hujan deras mengguyur wilayah Purbalingga, Jawa Tengah, kemarin. Korban tewas bernama Budianto, warga Desa Karangtengah, Kecamatan Kertanegara, Purbalingga. Korban tertimpa talut ketika menyingkirkan sisa-sisa longsoran akibat curah hujan tinggi. Selain korban tewas, sejumlah rumah di Desa Siwarak, Kecamatan Karangreja, Desa Tunjungmuli, dan Desa Kramat, Kecamatan Karangmoncol, tertimpa longsoran.

Talut Longsor Tewaskan Satu Orang Kepala Seksi Kedaruratan dan Logistik Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Purbalingga Muhsoni mengungkapkan selain menimpa rumah, longsoran sempat menutup jalan Desa Panusupan, Kecamatan Rembang. Dari Sumatra Selatan, Syukri, 52, tenggelam dan hilang setelah kapal yang ditumpanginya diduga bocor dan

Pemerintah daerah memilih tidak mengeluarkan aturan baru, dan menunggu keputusan pusat mengenai aturan transportasi berbasis online.

karam di Sungai Lematang, Desa Pandan Ilir, Kecamatan Tanah Abang, Kabupaten Penukal Abab, Lematang Ilir, Minggu (15/10). Saat kejadian, Syukri sedang membawa kayu bakar yang diambil dari seberang. Syukri yang tidak bisa berenang terseret oleh arus deras hingga tenggelam. Demikian juga Yogyakarta dan

sekitarnya. Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Stasiun Klimatologi Mlati, Daerah Istimewa Yogyakarta, menyebutkan hujan bersifat ringan hingga sedang paling banyak turun pada siang hingga sore hari. “Puncak musim hujan pada Januari-Februari,” kata Kepala Kelompok Data dan Informasi BMKG Stasiun

Daerah Tunggu Aturan Pusat

ANTARA/M AGUNG RAJASA

Klimatologi Mlati, Djoko Budiyono. Pada bagian lain, Pemerintah Indonesia melalui PT Charoen Pokphand Indonesia memberikan 50 ton konsentrat untuk ribuan ternak milik para pengungsi Karangasem. Selain 50 ton pakan ternak konsentrat, PT Charoen Pokphand memberikan tiga unit truk yang bisa digunakan pemerintah setempat dan warga

untuk mengevakuasi ternak. Penyerahan bantuan dilakukan Government Relation PT Charoen Pokphand Indonesia, IGN Alit, dan diterima langsung oleh Bupati Karangasem, I Gusti Ayu Mas Sumantri, di Posko Komando Karangasem Bali, kemarin. “Salah satu hal yang sering terlupakan pada saat proses pengungsian ialah hewan ternak yang merupakan aset berharga yang dimiliki para pengungsi tersebut,” ujarnya. (LD/DW/AD/AT/AU/ RF/OL/N-3)

Pesta Kacang di Tengah Gemuruh Gunung Api

S

UARA gemuruh Gunung Ile Lewotolok, Nusa Tenggara Timur, terdengar jelas di kuping warga Kampung Adat Lewohala. Mereka tinggal di kaki gunung api yang kini sedang aktif. Pada saat gunung sedang aktif, warga setempat tetap menggelar upacara adat yang dikenal dengan istilah Pesta Kacang. Lebih dari 2.000 jiwa, penghuni delapan desa di Kecamatan Ile Ape dan Ile Ape Timur, Kabupaten Lembata, berkumpul di dekat kawah untuk menggelar Pesta Kacang. Pesta yang digelar selama satu pekan ini sebagai wujud rasa syukur atas panen, rezeki, dan kesehatan yang berlimpah sepanjang tahun. Saat saya menuju lokasi ritual, kemarin, dan belum sempat berbincang dengan warga, terdengar suara gemuruh. Berdasarkan surat yang dikeluarkan Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi tertanggal 7 Oktober 2017, aktivitas Gunung Ile Lewotolok meningkat dari level I (Normal) menjadi level II (Waspada). Suara gemuruh tersebut menyebabkan lampu-lampu yang bergelantungan di bawah pondok beratap sirap bergoyang kian kemari. Ibu-ibu dan anak-anak berteriak ketakutan. Para lelaki kemudian memukul gong, kayu, dan nira kering. Warga juga meniup kulit kerang besar, bahkan memukul anjing. Warga setempat percaya, bumi

sedang dalam genggaman raksasa. Ia menggoyang bola bumi. Suara pukulan itu dipercaya mampu mengingatkan sang raksasa akan adanya kehidupan di dalam bola bumi. “Belero..belero...Ake pari Pana, boti gede, Tobo kedepa, diri kelenge... (gempa..gempa...jangan jalan-jalan, duduk diam, diam di tempat),” teriak ibu-ibu ketakutan. Beberapa penghuninya yang sedang asyik berpesta pun lukaluka karena tertimpa rumah adat. Warga bahu-membahu mengevakuasi penghuninya. Para tokoh adat menenangkan warga yang panik. Kendati aktivitas Gunung Ile Lewotolok meningkat, warga tetap menjalankan ritual pesta kacang yang dikenal dengan nama Dora Dope Wungu Blumer. Sebuah rangkaian ritual makan pisang, daging ayam bakar, dan tuak bersama-sama. “Ini sebagai simbol kebersamaan dengan leluhur yang telah memberi kami kesehatan,” ujar Elias Lesu, tokoh adat setempat. Dalam kesempatan itu, semua anak laki-laki diberi minyak yang dipercaya memberi khasiat. Suara gemuruh gunung tidak menyurutkan mereka menjalankan ritual adat. Warga setempat masih percaya leluhur mampu mengendalikan bencana, apalagi jika manusia bersahabat dengan alam dan leluhurnya. (Alex Taum/ N-3)

AKSI DAMAI OJEK ONLINE: Ribuan pengemudi ojek daring (online) yang tergabung dalam Gerakan Bersama seluruh Driver Online (Geram Online)

melakukan aksi damai di depan Gedung Sate, Bandung, Jawa Barat, kemarin. Aksi damai tersebut bertujuan meminta pemerintah agar dapat segera menyelesaikan permasalahan peraturan mengenai transportasi daring sehingga para pengemudi transportasi online dapat beroperasi secara aman.

BAYU ANGGORO

anggoro@mediaindonesia.com

P

EMERINTAH Provinsi Jawa Barat menyerahkan masalah regulasi angkutan dalam jaringan (online). Dinas Perhubungan Provinsi Jawa Barat tidak akan mengambil keputusan sepihak, terkait dengan operasional angkutan umum berbasis aplikasi tersebut. “Kita tunggu arahan pusat agar segera kaitkan dengan pengaturan. Ini bisa terselesaikan dengan baik agar semua aman dan nyaman,” kata Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Jawa Barat, Dedi Taufik, di Bandung, Jawa Barat, kemarin. Dedi pun memastikan tidak adanya pelarangan operasional dari pihaknya untuk angkutan tersebut. “Pemda tidak bisa melakukan kebijakan sepihak,” tambahnya. Oleh karena itu, dia berharap pemerintah pusat segera mengeluarkan aturan angkutan online, agar semua pihak merasa terwakili. Dalam audiensi dengan para sopir angkutan online, Dedi menampung semua masukan dan berjanji akan meneruskannya ke pemerintah pusat.

KULIT ASLI Furniture,Car,Fashion,Promotion,Walet ,Bag,Shoes,Etc Harco Elektronik Mangga Dua,Ruko Blok.B No.2 Jakarta Tlp:0216128888/www.dhenigleather.com

Sebelumnya, sekitar 500 pengemudi transportasi online bergabung dengan ribuan pengemudi daring se Bandung Raya melakukan aksi damai di Gedung Sate yang merupakan Kantor Pemprov Jabar. Dalam tuntutannya, para pengemudi ini meminta pemerintah mengakui dan mengesahkan keberadaan transportasi online serta tidak membeda-bedakan dengan angkutan konvensional. Aksi ini diikuti seluruh pengemudi transportasi online, baik roda dua maupun empat di wilayah Bandung Raya. Koordinator pengemudi transportasi online Kabupaten Bandung Barat, Indra Sunarya menyebut, pihaknya mengerahkan massa dari Padalarang, Lembang, Batujajar, Cipatat, dan Cililin. Tuntutan lainnya, pihaknya juga menginginkan jangan lagi ada intimidasi ataupun tindak kekerasan yang dialami pengemudi angkutan dari kedua belah pihak, baik daring maupun konvensional. Aksi serupa juga dilakukan ratusan sopir taksi konvensional di Palembang. Mereka melakukan demo di depan Kantor Gubernur Sumatra Selatan, kemarin. Dalam tuntutannya, mereka meminta pemerintah

INFORMASI PEMASANGAN IKLAN

PERHIASAN STAR ARLOJI ,BELI JAM bkas/berlian dgn hrgTgg ROLEX,BULGARI,OMEGA,BREITLING,dll,Hub:Bp. TONY 392 9079, 0812 9455 198 Apt Menteng Prada

Sales Counter 021 - 581 2088 ext. 41159/41160

Lt. 1 No.10 A dpn St.Cikini (Dtg ke tmpt).

LAIN - LAIN Pokja Pengadaan Politeknik Maritim Negeri

Direct 021 - 581 2113

Indonesia (POLIMARIN) Semarang akan melaksanakan Sayembara pengadaan Program Aplikasi (Software) Pelatihan Electronic Data Interchange (EDI) Kepabeanan. Pagu Anggaran : Rp. 207.000.000,-. Hadiah diberikan kepada Pemenang I sebesar Rp. 207.000.000,-. termasuk pajak sesuai perundang-undangan yang berlaku. Informasi detail dapat dilihat di : polimarin.ac.id dan http://lpse.undip.ac.id

Faximile 021 - 581 2110

Dalam tuntutannya, para pengemudi ini meminta pemerintah mengakui dan mengesahkan keberadaan transportasi online serta tidak membeda-bedakan dengan angkutan konvensional. daerah untuk melarang taksi online beroperasi di Kota Palembang. Koordinator Aksi, Syafruddin Lubis, mengatakan pihaknya sudah menunggu sejak enam bulan lalu, dan akan tetap menunggu hingga pemerintah mengeluarkan keputusan baru terkait dengan keberadaan taksi daring. “Kalau menunggu keputusan sampai November, kami masih sanggup. Hanya saja, kami minta pemerintah daerah harus ada tindakan nyata selama menunggu keputusan keluar,” ungkapnya. Sebaliknya, di Kota Cirebon, pemerintah daerah setempat telah melarang taksi online beroperasi. Kapolres Cirebon Kota, AKBP Adi Vivid Bachtiar mengaku dengan pelarangan tersebut tidak membawa dampak meresahkan.

Peraturan baru Menanggapi ramainya protes antara sopir transportasi online dan konvensional, Pelaksana Tugas Dirjen Perhubungan Darat, Kementerian Perhubungan, Hindro Surahmat, mengatakan bahwa poin-poin peraturan baru untuk regulasi taksi daring tidak semuanya sama dengan Peraturan Menteri Nomor 26 Tahun 2017. “Sama persis sih tidak. Esensinya bisa jadi ada yang sama, ada yang beda. Tetapi kita mencoba hal-hal yang prinsip itu harus diakomodasi. Misalnya tarif, kuota harus kita pikirkan,” kata Hindro saat dihubungi Media Indonesia. Bila tidak diatur, supply and demand bisa memakan yang lemah. “Silakan bermain di ring atas bawah, agar bisa terkontrol semua,” sambungnya. (DW/UL/DG/Adi/N-3)

MI/ALEXANDER P TAUM

PESTA KACANG: Ritual adat Pesta Kacang di Desa Lewohala. Lembata, Nusa Tenggara Timur, Senin (9/10). Berjarak 2 kilometer dari puncak kawah Gunung Ile Lewotolok, di antara gemuruh gempa tektonik, warga menggelar ritus adat tahunan Pesta Kacang yang ditetapkan Pemkab Lembata sebagai salah satu objek wisata budaya.


TANAH AIR

SELASA, 17 OKTOBER 2017

25

PULAU KE PULAU

Pemprov Kalsel Pulangkan 2 TKI DUA TKI asal Kalimantan Selatan yang bekerja di Arab Saudi yang tersandung masalah bisa dipulangkan atas kerja pemerintah provinsi. Mereka ialah Aminah, asal Kabupaten Banjar dan Darmawati, asal Kabupaten Tapin. Kementerian Luar Negeri mengapresiasi keberpihakan pemprov itu. “Keberhasilan memulangkan dua TKI asal Kalsel tersebut merupakan bukti perhatian pemerintah daerah,” kata Kepala Seksi Arab Saudi 1, Direktorat Perlindungan WNI, Anhar Siregar, di Banjarmasin, kemarin. Dia menambahkan, untuk memberikan perlindungan bagi tenaga kerja di luar negeri, Kementerian Luar Negeri, pemerintah daerah, dan instansi terkait selalu bekerja bahu-membahu. “Tanpa peran pemda, sangat sulit bagi pemerintah memberi perlindungan kepada TKI.” (DY/N-2)

Pembangunan PLTU Batang Berjalan Lancar PROGRES pembangunan PLTU Batang, Jawa Tengah, mencapai 30%. Sesuai dengan target, pembangkit berkapasitas 2 x 1.000 Mw ini akan dapat beroperasi pada 2019. “Saat ini kami memasuki tahap pembangunan konstruksi baja di tapak untuk penempatan turbin I. Sejauh ini pembangunan PLTU Batang berjalan sesuai dengan harapan dan target,” papar Direktur PT Bhimasena Power Indonesia, Takashi Irie, kemarin. Selain berkejaran dengan waktu menuntaskan pembangunan PLTU, PT Bhimasena menggelar kegiatan tanggung jawab sosial kepada masyarakat sekitar. Kemarin, perusahaan menyumbangkan ribuan buku untuk 20 taman pendidikan Alquran di 11 desa. (AS/N-2)

Polres Wonogiri Bantu Warga Terpasung MI/MUHAMMAD SOLEH

FASILITAS PEMBIBITAN ADARO: Karyawan menanam bibit tanaman di Fasilitas Pembibitan PT Adaro Indonesia di Tanjung, Tabalong, Kalimantan Selatan, kemarin. Area Fasilitas Pembibitan Adaro dengan luas 2 hektare tersebut mempunyai kapasitas 160 ribu bibit per bulan yang akan ditanam untuk penghijauan di lahan bekas tambang dan juga disalurkan kepada instansi pemerintah atau masyarakat yang membutuhkan.

SIDOARJO, JAWA TIMUR

KARAWANG, JAWA BARAT

TKI Ditangkap Bawa Sabu

Pasokan Bibit Padi Cukup

AS, TKI yang baru pulang dari Malaysia, ditangkap di Bandara Internasional Juanda, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur, karena kedapatan membawa sabu, kemarin. Narkotika itu disembunyikan di dalam alat pemanas air. “Penangkapan dilakukan setelah petugas mencurigai gerak-gerik pelaku. Saat pemeriksaan x-ray, petugas mencurigai barang bawaan tersangka berupa water heater,” ungkap Kepala Kantor Bea dan Cukai Juanda, M Moelyono. Saat diperiksa lebih teliti, ditemukan sabu yang dibungkus dengan empat plastik dan aluminium foil, di bawah alat pemanas tersebut. Berat sabu yang dibawa pelaku mencapai 745 gram. Selama 2017, sudah 14 kali aparat Bea dan Cukai menggagalkan upaya penyelundupan sabu lewat Bandara Juanda. Total barang bukti yang disita mencapai 10 kg. Di Jambi, dalam dua pekan terakhir, polda menangkap tujuh kurir dan pengedar narkoba. “Dari tangan mereka disita ganja, sabu, dan pil ekstasi,” ungkap Kapolda Jambi Brigjen Priyo Widyanto. (HS/SL/BB/N-2)

EBUTUHAN bibit di daerah lumbung padi pada musim tanam rendeng kali ini mencuat. Di Kabupaten Karawang, Jawa Barat, untuk lahan seluas 95 ribu hektare, 1.918 ton bibit padi dibutuhkan. “Setiap hektare lahan membutuhkan bibit tidak kurang dari 20 kilogram. Sejauh ini, petani tidak menghadapi kendala untuk pengadaan bibit tersebut,” kata Kepala Seksi Tanaman Padi, Dinas Pertanian Karawang Endang Suhendar, kemarin. Di daerah ini, petani menggunakan varitas yang sesuai dengan kebutuhan pasar dan tahan hama. Di antaranya Ciherang, Mekongga, infari 30, 32, dan 33. Percepatan tanam juga sudah dilakukan di lahan seluas 1.300 hektare. Sementara itu, 30 ribu hektare sawah di delapan kecamatan akan mengalami terlambat tanam karena belum panen. Kebutuhan benih di Kabupaten Klaten, Jawa Tengah, juga tidak mengkhawatirkan. Petani di

JAMBI, JAMBI

PT Brahma Remajakan 334 Hektare Kebun Sawit PROGRAM peremajaan sawit yang digaungkan Presiden Joko Widodo mendapat sambutan dari perusahaan. Salah satunya PT Brahma Bina Bhakti yang menyertakan 334 hektare kebun swadaya milik 106 kepala keluarga petani di Jambi. Anak perusahaan Grup Triputra Agro Persada menargetkan peremajaan akan membuat produktivitas meningkat dari 3 ton minyak sawit mentah per hektare menjadi 8 ton. “Kami mengelola belasan ribu hektare kebun swadaya milik masyarakat yang perlu diremajakan. Di lingkungan PT Brahma, ada 4.278 hektare kebun plasma milik 1.504 kepala keluarga petani yang berpotensi ditanami kembali dalam lima tahun ke depan,” kata Presdir PT Brahma, George Oetomo, kemarin. CEO Triputra, Arif P Rachmat, menambahkan, pihaknya berkomitmen terus meningkatkan produktivitas dan nilai tambah tanaman sawit milik petani swadaya. “Dengan program penanaman kembali menggunakan benih unggul dan besertifikat, produksi sawit akan mengalami peningkatan yang nyata sehingga petani sawit akan semakin diuntungkan.” Di Bangka Belitung, pemprov akan mewajibkan pengusaha sawit ikut membudidayakan sapi. Setiap 10 hektare harus ada 1 sapi. “Aturan itu akan ditetapkan dalam bentuk peraturan daerah. Program sapi sawit itu merupakan perda inisiatif dari DPRD Bangka Belitung,” ungkap Gubernur Erzaldi Rosman Djohan. (SL/RF/DG/N-2)

K

wilayah itu mendapat tambahan bantuan subsidi benih dari Kementerian Pertanian untuk area seluas 800 hektare. “Musim tanam sekarang ini, kami menargetkan luas tanam sekitar 40 ribu hektare dari luas total sawah 33.111 hektare. Selain mendapat tambahan bantuan benih, kami mendapat tambahan alokasi pupuk bersubsidi, kecuali urea, dengan tujuan mendorong petani menggunakan pupuk berimbang,” ungkap pejabat Dinas Pertanian, Ketahanan Pangan dan Perikanan Klaten, Joko Siswanto. Dengan tambahan benih untuk 800 hektare sawah, total bantuan benih yang didapat Klaten mencapai 25.800 hektare lahan. Tambahan pupuk ZA mencapai 1.000 ton, total menjadi 10 ribu ton, NPK dari 12 ribu ton menjadi 13 ribu ton, serta organik dari 5.000 ton menjadi 10 ribu ton. Musim tanam juga disambut petani di Bangka Belitung. Kepala Dinas Pertanian Bangka Belitung Toni Batubara menyatakan luas

sawah yang siap ditanami mencapai 8.000 hektare. Sebagian besar lahan berada di Kabupaten Bangka Selatan, daerah lumbung padi di provinsi ini. “Stok pupuk dan bibit yang kami miliki cukup untuk musim tanam Oktober-Maret. Selain bantuan pemerintah, petani melakukan swakelola,” tuturnya. Saat petani di sejumlah daerah optimistis menghadapi masa tanam, pengamat curah hujan, Abas Kartam, memperingatkan petani di Indramayu, Jawa Barat, untuk tidak tergesagesa menanam padi. “Memang dua pekan terakhir, hujan beberapa kali turun di Indramayu, tapi petani ja ngan tergesa menanam karena hujan ini masih hujan tipuan. Curah hujannya masih kurang dari 50 mm.” Jika petani nekat menanam, kemungkinan tanaman mereka bisa kekeringan. “Tunggu musim hujan datang. Sekarang ini belum memasuki musim hujan,” tandasnya. (CS/JS/RF/UL/ N-2)

KLATEN, JAWA TENGAH

Unwidha Lantik 321 Lulusan

MI/DJOKO SARDJONO

WISUDA UNWIDHA: Rektor Universitas Widya Dharma (Unwidha) Prof Dr Triyono MPd (kiri) mewisuda lulusan angkatan ke-68, di Klaten, Jawa Tengah, tahun lalu. Hari ini Unwidha Klaten, mewisuda sekaligus menganugerahkan gelar akademik dan gelar vokasi kepada 321 lulusan angkatan ke-69. HARI ini, Universitas Widya Dharma (Unwidha) Klaten, Jawa Tengah, mewisuda sekaligus menganugerahkan gelar akademik dan gelar vokasi kepada 321 lulusan angkatan ke-69. Wisudawan tersebut terdiri atas 43 lulusan program magister S-2 bergelar Mpd, 108 sarjana pendidikan, 79 sarjana ekonomi, 1 sarjana teknologi pertanian, 26 sarjana teknik, 39 sarjana komputer, 21 sarjana psikologi, dan 4 ahli madya manajemen informatika. Wakil Rektor I Unwidha, Purwo Haryono, dalam

sidang senat terbuka melaporkan, dengan pelaksanaan wisuda angkatan ke-69, sejak berdiri hingga saat ini, perguruan tinggi swasta di Klaten itu telah meluluskan 26.596 orang. Mereka terdiri atas 1.081 magister pendidikan, 642 sarjana muda, 22.195 sarjana S-1, 402 ahli madya diploma III, dan 2.276 lulusan program akta mengajar IV. “Dalam pelaksanaan wisuda sarjana angkatan ke-69 tahun ini, terdapat 3 lulusan dari program magister S-2 dan 48 lulusan program sarjana

yang dinyatakan lulus dengan predikat cum laude. Wisudawan termuda ialah Suryandaru Prasetyo Jati, 20, warga Klaten, dan yang tertua Muzayin, 58, warga Boyolali,” kata Purwo Haryono. Rektor Unwidha Prof Triyono mengatakan para wisudawan telah menerima ijazah, transkrip akademik, dan surat keterangan pendamping ijazah. Mereka juga menerima gelar akademik atau gelar vokasi sesuai dengan jenjang pendidikan yang ditempuh. “Ijazah dan gelar yang diterima para lulusan ini sah. Semuanya diperoleh melalui proses sesuai ketentuan yang ditetapkan Kemenristek dan Dikti,” tegasnya. Di sisi lain, dalam satu tahun terakhir, Unwidha Klaten memperoleh peningkatan nilai akreditasi dari C menjadi B untuk program studi pendidikan bahasa jawa dan program studi psikologi. Selain itu, peningkatan nilai akreditasi dari B menjadi A untuk program studi pendidikan matematika. Unwidha memiliki 18 prodi yang semuanya terakreditasi oleh BANPT. Desember 2016 lalu, perguruan tinggi ini telah memperoleh predikat amat baik untuk akreditasi institusi. (JS/N-2)

DINAS Kesehatan Jawa Tengah menyatakan masih ada ratusan warga yang hidup dalam pasungan. Gubernur Ganjar Pranowo sudah menggelar program percepatan supaya tidak ada warga dengan gangguan jiwa yang dipasung. Untuk mendukung program itu, Polres Wonogiri bergerak dari rumah ke rumah untuk membebaskan warga yang dipasung. Bekerja sama dengan dinas kesehatan, mereka melepaskan warga dari rantai dan kurungan, untuk mendapat perawatan di rumah sakit. “Seluruh polsek sudah bergerak aktif, bekerja dari rumah ke rumah. Sudah empat polsek yang melaporkan telah bertindak membebaskan warga, yakni polsek Bulukerto, Purwantoro, Pracimantoro, dan Polsek Selogiri,” kata Kasubag Humas Polres Wonogiri AK Haryanto. (WJ/N-2)

RSU M Husein Dirikan Bank Sampah SEBAGAI upaya menjaga kebersihan lingkungan serta memanfaatkan sampah menjadi berguna, Rumah Sakit Umum Mohammad Husein Palembang, Sumatra Selatan, mendirikan bank sampah. Wali Kota Palembang, Harnojoyo, berharap aksi ini bisa ditiru rumah sakit dan perusahaan lain. “Langkah yang sangat positif ditunjukkan RSMH. Sampah yang menjadi masalah bisa menjadi sesuatu yang bermanfaat melalui bank sampah ini,” ujarnya, kemarin. Di Palembang, dalam satu hari pemerintah kota baru mampu membawa 800 ton sampah ke tempat pembuangan akhir. Padahal, volume sampah yang dihasilkan warga kota mencapai ribuan ton. “Bank sampah mengurangi volume sampah yang harus ditangani,” tandas wali kota. (DW/N-2)

Perokok Dikenai Denda Rp100 Ribu PEMKOT Denpasar, Bali, tidak main-main dalam menerapkan Perda Kawasan tanpa Rokok. Kemarin, tujuh pelanggar ditangkap dan langsung dihadapkan pada hakim Pengadilan Negeri Denpasar. Tujuh pelanggar itu diganjar hukuman denda Rp100 ribu per orang, atau subsider kurungan selama tiga hari. Semua pelanggar pun memilih membayar denda. “Sidang lapangan dipimpin hakim IGN Partha Bhargawa. Semua pelanggar ditangkap saat merokok di Rumah Sakit Sanglah, Lapangan Puputan Badung, Terminal Ubung dan Taman Kota Lumintang,” papar Kepala Seksi Pembinaan Satpol PP Kota Denpasar Nyoman Gede Sudana. (OL/N-2)


26

OLAHRAGA

SELASA, 17 OKTOBER 2017

Federer Mulai Ancam Posisi Nadal

AFP/ ADEK BERRY

BERADA DI TREK: Para pekerja tengah menyelesaikan arena atletik di Stadion Madya, Jakarta. Dewan Olimpiade Asia (OCA) menilai persiapan Indonesia dalam menggelar Asian Games 2018 sudah berada di trek yang benar.

Meski dipuji OCA, hendaknya pemerintah dan Inasgoc tidak berpuas diri. Mereka tetap harus menyiapkan Asian Games sebaikbaiknya. NUR AIVANNI

aivianni@mediaindonesia.com

P

RESIDEN Joko Widodo meminta Presiden Dewan Olimpiade Asia (OCA) Sheikh Fahad Al-Sabah untuk turut serta mempromosikan Asian Games Jakarta-Pelembang 2018 ke dunia internasional. Permintaan Jokowi itu dilontarkan saat menerima delegasi OCA di Istana Merdeka, kemarin. “Kita meminta Presiden OCA ikut mempromosikan Asian Games 2018 ke dunia internasional,” ungkap Menteri Koordinator bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani seusai pertemuan. Hadir dalam pertemuan tersebut yakni Wakil Presiden Jusuf Kalla, Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nachrawi, dan Ketua panitia penyelenggara Asian Games

hanya butuh dua set langsung 6-4, 6-3, untuk mengalahkan Nadal pada final Shanghai Masters. Itu kali kedua Federer mengalahkan Nadal di partai puncak setelah Australia Terbuka pada awal tahun ini. Ia pun menyamai pencapaian petenis Amerika Serikat Ivan Lendl yang mengoleksi 94 trofi selama karier. Ia hanya kalah dari Jimmy Connors yang mengoleksi 109 trofi. “Roger bermain luar biasa tahun ini. Saya turut senang dengannya,” tegas Nadal. Di bagian putri, petenis Rusia, Maria Sharapova, melonjak 29 peringkat ke urutan 57 setelah menjuarai turnamen Tianjin Terbuka. Mantan petenis nomor satu dunia itu menjadi juara setelah mengalahkan petenis muda Belarus, Aryna Sabalenka, 7-5, 7-6 (10/8). Sharapova bahkan berpeluang mengerek lagi posisi jika bisa berprestasi di turnamen Kremlin Cup. Sementara itu, posisi pertama ditempati Simona Halep dengan 6.175, disusul Garbine Muguruza (6.135) dan Karolina Pliskova (5.605) di posisi ketiga. (AFP/ AP/Mln/R-4)

Presiden Minta OCA Bantu Promosi

2018 (Inasgoc) Erick Thohir. Promosi Asian Games yang akan dilakukan Presiden OCA tersebut, kata Puan, diharapkan bisa mengajak 45 negara yang tergabung di OCA untuk turut hadir, ikut serta, dan turut menyukseskan gelaran Asian Games 2018 mendatang. Pada kesempatan tersebut, kata Puan, Presiden OCA memberikan apresiasinya terhadap persiapan Asian Games 2018 yang dilakukan Indonesia. Apresiasi tersebut dapat menjadi langkah Presiden OCA untuk mempromosikannya ke dunia internasional. “Dinyatakan Indonesia memang siap untuk menyelenggarakan Asian Games. Artinya, kalau Asian Games ini bisa berjalan dengan baik, tentu saja itu juga menumbuhkan kepercayaan internasional bahwa dunia,” terang Puan. Pada kesempatan tersebut,

ada sesuai dengan targetnya. Insya Allah Januari, Februari, tes event untuk Asian Games sudah bisa dilakukan. Ya semuanya on the track dan sesuai target yang kita realisasikan,” tandasnya.

DPR setuju MI/M IRFAN

Puan Maharani

Menko Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan kata Puan, Presiden OCA juga menyampaikan pandangannya terkait gelaran Asian Games 2018. Menurut Presiden OCA, persiapan yang dilakukan Indonesia sudah berjalan sebagaimana mestinya. Puan pun mengatakan memang persiapan gelaran Asian Games 2018 sudah berjalan sesuai rencana. “Sampai saat ini target venue-venue yang

Pada bagian lain, Komisi X DPR RI menyetujui anggaran untuk Panitia Penyelenggara Asian Paragames (INAPGOC) 2018 sebesar Rp86 miliar dari realokasi anggaran Olympic Center Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) pada tahun anggaran 2017. “Kami mengingatkan penyelenggaraan Asian Games dan Asian Para Games 2018 tinggal 10 bulan dan momentum itu perlu dimanfaatkan sebaik mungkin,” kata Ketua Komisi X DPR RI Djoko Udijanto dalam rapat kerja bersama Kemenpora di Gedung DPR RI Jakarta, kemarin. Anggaran INAPGOC Rp86

miliar berasal dari realokasi anggaran Olympic Center pada tahun anggaran 2017 itu sebesar Rp357 miliar. Dalam rapat kerja itu, Komisi X juga menyetujui pagu alokasi anggaran belanja Kemenpora pada Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (RAPBN) tahun 2018 sebesar Rp5.037.540.061.000. Di dalam anggaran itu terdapat anggaran untuk Panitia Penyelenggara Asian Games ( I NA S G O C) 2 0 1 8 s e be s a r Rp1,79 triliun, anggar-an untuk INAPGOC sebesar Rp826,3 miliar, dan anggaran pe ningkatan prestasi olahraga nasional sebesar Rp735,060 miliar. Menteri Pemuda dan O lahraga Imam Nahrawi mengatakan akan melanjutkan proses pencairan anggaran untuk Inapgoc sebesar Rp86 miliar yang bersumber dari realokasi anggaran Olympic Center. (Ant/R-3)

Pemain Indonesia tidak Temui Kendala PARA pebulu tangkis Indonesia yang terjun di turnamen bulu tangkis BWF World Junior Championships 2017 belum menghadapi kendala pada hari pertama. Mereka masih tampil perkasa dan berhasil menumbangkan lawanlawan mereka. Dalam pertandingan yang digelar di Gedung Olahraga Amongrogo, Yogyakarta, kemarin, pemain tunggal putri Choirunnisa melangkah ke babak selanjutnya tanpa kesulitan. Choirunnisa menumbangkan wakil dari Belgia, Joke de Langhe, dengan skor 21-14 dan 21-12. Namun, Choirunnisa mengaku cukup sulit untuk menaklukkan lawan yang memiliki badan lebih tinggi daripada dia. “Posturnya tinggi, jadi serbasalah. Mau mukul kencang nanti out, kalau terlalu rendah nanti kepotong,” ucap Choirunnisa seusai pertandingan. Untuk memenangi pertandingan, Choirunnisa mengunakan strategi yang membuat lawan banyak berlari untuk mengembalikan shuttlecock. Strategi tersebut cukup efektif dan membuat Langhe tampak kelelahan.

KEBERHASILAN Roger Federer menjuarai turnamen Shanghai Masters, pekan lalu, memang belum memengaruhi peringkat petenis Swiss tersebut. Ia masih berada di posisi kedua peringkat dunia, di bawah Rafael Nadal. Namun, berkat tambahan poin itu, Federer kini semakin mengancam posisi petenis Spanyol tersebut. Betapa tidak? Pemilik 19 gelar grand slam itu kini hanya terpaut 1.960. Untuk sementara ini, Nadal memang masih kukuh di posisi teratas dengan 10.465 poin, sedangkan Federer mengoleksi 8.505 poin. Namun, bukan tidak mungkin Federer akan kembali bertakhta di posisi puncak pada akhir tahun ini. Sebaliknya, mantan petenis nomor satu dunia, Andy Murray, ada di posisi ketiga dengan 5.290 poin. “Saya pikir saya tidak lagi terlalu takut dari dia (Nadal) seperti dulu. Mungkin karena saya sering kalah dari dia, terutama saat bertanding di lapangan tanah liat. Saat ini saya pikir biarlah semuanya mengalir,” tutur Federer. Federer secara mengejutkan

Di Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis Junior 2017, Choirunnisa mengatakan dirinya hanya ingin bermain bagus dan optimal di setiap pertandingan. Salah satu lawan yang berat ialah Goh Jin Wei dari Malaysia. Sebelumnya, pemain andalan tuan rumah lainnya, Gregoria Mariska Tunjung, dapat mengalahkan Maria Christensen dari Norwegia. Gregoria melangkah ke babak kedua dengan mudah setelah menaklukkan lawannya dengan skor 21-6 dan 21-4. Dengan hasil yang dicapai, Gregoria mengaku puas kendati banyak melakukan kesalahan sendiri. “Cuma tadi masih banyak melakukan kesalahan sendiri. Tadi lawannya belum terlalu sulit,” ujar Gregoria. Di lain pihak, Maria Christensen belum tampil optimal yang terlihat dari gerakan kakinya yang masih lambat. Dengan kelemahan lawannya tersebut, Gregoria mengambil strategi pukulan bola panjang dan pendek secara bervariasi. Pada babak selanjutnya, Gregoria akan berhadapan dengan Hirari Mizui dari ‘Ne-

AFP/ DALE DE LA REY

TROFI JUARA: Petenis putri Rusia, Anastasia Pavlyuchenkova

(kiri) berpose dengan trofi Hong Kong Terbuka yang baru direbutnya. Pavlyuchenkova menjadi juara setelah mengalahkan petenis Australia, Daria Gavrilova 5-7, 6-3, 7-6 (7/3) dalam waktu 3 jam 11 menit di final.

SEKILAS GELANGGANG

Sambut TdS 2017, Pesisir Selatan Bersolek UNTUK memberikan kenyamanan bagi para tamu maupun para pembalap sepeda Tour de Singkarak (TdS) yang akan melakukan start di etape 2 pada 19 November 2017 mendatang, Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Pesisir Selatan (Pessel) persiapkan lima hotel yang dinilai layak. Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Pessel, Yunasri menyampaikan, sebagai tuan rumah yang dipercaya sebagai pelaksana start etape 2, banyak persiapan yang dilakukan agar para tamu yang datang nyaman. “Persiapan itu bukan saja dalam bentuk sarana dan prasarana jalan, serta lokasi yang akan dijadikan sebagai tempat start, tapi yang tidak kalah penting ialah tempat penginapan atau hotel.” Dijelaskannya bahwa terdapat 600 peserta yang berasal dari 20 tim yang akan ambil bagian pada TdS yang akan digelar pada 18-26 November mendatang. (YH/R-3)

Berebut Poin Dunia di Menpora Golf Cup II TURNAMEN golf amatir Menpora-Emeralda Golf Cup II, 9-11 November mendatang akan menjadi momen spesial. Edisi kedua turnamen yang diselenggarakan di Emeralda Golf Club, Cimanggis, Depok, Jawa Barat, itu akan menjadi ajang perebutan poin dunia bagi pegolf amatir Indonesia karena sudah masuk kalender WAGR (World Amateur Golf Ranking). “Kami ingin bisa menghasilkan pegolf berkualitas dari turnamen seperti ini di Indonesia. Salah satu langkahnya ialah dengan masuknya turnamen ini dalam kelander WAGR. Ke depan, kami berharap bisa menggelar lebih besar lagi dengan mendatangkan pemain terbaik di kawasan atau sekitarnya,” kata Mudjo Suwarno ketua Perkumpulan Akademi Golf Indonesia (PAGI) di Cimanggis, kemarin. Turnamen yang diikuti sejumlah pegolf nasional seperti Ribka Vania dan Rivani Adelia Sihotang tersebut juga akan menjadi ajang seleksi karena 4 pegolf putra dan 4 pegolf putri terbaik dari Menpora Golf Cup II akan mendapatkan tiket ke turnamen amatir level Asia Tenggara. (Mln/R-1)

Tim Panjat Tebing Buat Kejutan Lagi

MI/ARDI/DOK.PBSI

MASIH MULUS: Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung belum

menemui hambatan dalam kejuaraan BWF World Junior Championships 2017 di GOR Amongrogo, Yogyakarta, kemarin.

geri Sakura’. Gregoria mengakui Mizui bukanlah lawan yang enteng. Apalagi, pemain asal Jepang tersebut dikenal ulet dan mampu bermain reli panjang. “Beberapa teman sudah ada yang pernah main sama

dia (Mizui). Jadi saya bisa bertanya dulu kepada teman dan melihat video pertandingannya,” ucap Gregoria, atlet pelatnas PBSI dari klub Mutiara Bandung tersebut. Sementara itu, tunggal putra Alberto Alvin Yulianto memetik kemenangan atas

Pang Fong Pui dari Makau dengan skor 21-18 dan 21-12. Ganda putra Ghifari Anandaffa Prihardika/Ade Bagus Sapta Ramadhany juga menundukkan pasangan Filipina, Arthur Samuel Salvado/ Lanz Ralf Zafra, dengan skor 21-11 dan 21-15.(AT/R-4)

TIM panjat tebing Indonesia kembali menorehkan prestasi. Mereka berhasil membawa dua medali perak dalam kompetisi panjat tebing dunia, Climbing World Cup, yang digelar di Xiamen, China, 14-15 Oktober. Dua Atlet Indonesia yang meraih perak yakni Aspar Jaelolo dari nomor men speed dan Aries Susanti Rahayu dari nomor women speed. Aspar dengan perolehan waktu 5.70 detik, hanya terpaut angka 0,17 detik dari atlet Rusia Vladislav Deulin yang meraih emas. Perolehan waktu Deulin 5.53 detik. Sementara medali perunggu diraih Kostiantyn Pavlenko dari Ukraina. Di nomor women speed, perolehan waktu Aries Susanti Rahayu 10.15 detik. Lawannya, Anouck Jaubert dari Prancis yang berhasil meraih emas, menorehkan waktu 7.78 detik. Ketua Umum Pengurus Pusat Federasi Panjat Tebing Indonesia (FPTI), Faisol Riza mengapresiasi keberhasilan anak asuhnya kembali meraih prestasi di ajang kelas dunia. “Patut disyukuri karena atlet nasional sudah bisa menembus papan atas dunia. Atlet Pelatnas terus menunjukkan kemajuan,” tuturnya. (RO/R-3)


SEPAK BOLA

SELASA, 17 OKTOBER 2017

27

Darurat Medis Jadi Sorotan Insiden yang menimpa Choirul Huda menjadi pembelajaran untuk meningkatkan pemahaman akan keselamatan darurat di lapangan hijau. SATRIA SAKTI UTAMA

satria@mediaindonesia.com

I

NSIDEN meninggalnya penjaga gawang Choirul Huda mencambuk seluruh stakeholder sepak bola nasional atas risiko tinggi di lapangan hijau. Sejauh ini PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (PT LIB) sepakat mendalami kemungkinan human error dalam penanganan pertama Choirul pascaterkapar akibat bertabrakan dengan rekannya, Ramon Rodrigues, saat laga kontra Semen Padang di Lamongan, Minggu (15/10) lalu. Melalui rekaman pertandingan, respons tim medis dalam melakukan pertolongan pertama mendapat sorotan. Banyak hal yang cukup menjadi perdebatan perihal penggunaan pelindung leher atau terlalu terburu-burunya tim medis membawa Choirul ke rumah sakit. “Ada yang berpendapat seharusnya tuntas di lapangan dan tidak terlalu buru-buru ke rumah sakit dan sebagainya. Maka diskusi dengan Ketum, komite medis akan melakukan pendalaman untuk kasus ini agar penanganan ke depan lebih efektif,” ujar Wakil Ketua Umum PSSI Joko Driyono, kemarin. Di sisi lain, Chief Operating Officer (COO) PT LIB Tigor Shalom Boboy tidak menampik masih kurangnya

perhatian dan pemahaman panitia pelaksana pertandingan, klub, hingga pemain mengatasi situasi tersebut. Tigor menjelaskan masih saja ada klub yang menyepelekan ketersediaan fasilitas kesehatan di stadion. “Masih saja banyak klub yang menanyakan kenapa sih harus ada dua ambulans, harus ada dokter tim, lalu stadion harus ada ruang medis dengan posisi obat-obatan yang lengkap, kenapa harus punya rumah sakit rujukan,” ujarnya saat ditemui di Jakarta, kemarin. Ia menambahkan insiden yang menimpa Choirul Huda seharusnya menjadi pembelajaran bersama untuk meningkatkan pemahaman akan keselamatan darurat di lapangan hijau. Sementara itu, Ketua Umum PSSI Letnan Jenderal (Letnan) TNI Edy Rahmayadi menegaskan akan memperbaiki standar penanganan medis di Indonesia. “Kalau sekira masih jauh, nanti kita cukup-kan standarnya,” tegas Edy seusai bertemu dengan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi di Kantor Kemenpora, kemarin. Menpora yang mewakili pihak pemerintah meminta PSSI fokus memperbaiki sisi medis sepak bola. Menpora pun berharap peristiwa yang menimpa Choirul tidak lagi terjadi. Sejatinya insiden se-

rupa bukan kali pertama di Indonesia. Kiper Persegres Gresik United Aji Saka juga mengalami peristiwa yang sama, Juli lalu. “Ini kesepakatan kita bahwa dukungan medis harus diperhatikan lagi sehingga semua pemain dan tim medis lebih sigap,” jelas Imam.

Pemkab turun tangan Dari Lamongan, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lamongan, Jatim, menjamin pendidikan dua putra Choirul Huda. Pemkab bakal mengabadikan nama almarhum sebagai monumen atas jasanya membela ‘Laskar Jaka Tingkir’. Bupati Lamongan, Fadeli, kemarin, mengatakan Pemkab Lamongan, khususnya Persela, merasa sangat kehilangan atas kepergian Choirul Huda. “Kami akan memperhatikan pendidikan putra-putra almarhum. Tidak hanya beasiswa, kami akan jamin itu semua,” ungkap Fadeli saat mengunjungi rumah duka di Jalan Basuki Rahmad 66, Lamongan, kemarin. Soal usulan dari masyarakat untuk mengabadikan nama almarhum sebagai monumen peringatan, mulai untuk nama jalan, tribune, atau patung, Fadeli tidak keberatan. Bahkan, Bupati menyetujui masukan masyarakat luas tersebut. (YK/ MG/R-1)

AFP/ CRISTINA QUICLER

MENANG BESAR: Penyerang Valencia, Rodri (kiri) meluapkan kegembiraan setelah mencetak gol ke gawang Real Betis pada laga La

Liga di Stadion Benito Villamarin, Sevilla, dini hari kemarin. Tim tamu Valencia menang besar 6-3, dan menempati posisi kedua klasemen sementara dengan 18 poin hasil 8 laga atau selisih 4 angka dari penguasa klasemen, Barcelona.

Salip Malaysia dan Singapura PERINGKAT Indonesia di FIFA kembali meningkat cukup signifikan. Perhitungan per kemarin, Indonesia kini menduduki posisi ke-165 dengan 117 poin, naik empat posisi dari periode sebelumnya pada September lalu. Posisi Indonesia itu disertai pula dengan kesuksesan menyalip dua negara tetangga, Singapura dan Malaysia. Dua negeri jiran itu harus puas turun posisi dari peringkat sebelumnya. Malaysia yang sebelumnya di peringkat ke166 turun menjadi lis ke-170, sedangkan Singapura lebih sial karena harus lengser 11 peringkat dan kini menempati posisi ke-173. Jika diurutkan berdasarkan

tim-tim Asia Tenggara, Indonesia kini menempati posisi keenam. Peringkat pertama masih menjadi milik Filipina dengan 272 poin, diikuti Vietnam dan Thailand di posisi selanjutnya. Myanmar mengekor di peringkat keempat ASEAN di rangking ke-155 dan tepat di atas Indonesia ada Laos yang juga naik empat peringkat ke lis ke-162. Negara Asia Tenggara yang di bawah Indonesia ialah Malaysia (peringkat 170), Kamboja (171), Singapura (173), Brunei Darussalam (184), dan Timor Leste (192). Kabar ini tentu cukup positif karena praktis Indonesia tidak menggelar laga resmi di kalender FIFA awal bulan ini.

Hal ini terjadi karena uji coba terakhir melawan timnas Kamboja sejatinya tidak tercatat di federasi sepak bola induk tersebut. Indonesia berkesempatan untuk memperbaiki peringkat FIFA lewat jadwal pertandingan persahabatan internasional pada 6-14 November. PSSI akan menggelar pertemuan dengan PT LIB, 20 Oktober, untuk membicarakan penjadwalan kompetisi yang bertubrukan dengan kalender FIFA pada November. “Kepentingan kita masalah rescheduling agar timnas dan kompetisi ada titik temu yang baik karena FIFA match day berbenturan dengan pekan terakhir kompetisi,” tutur Wakil

Ketua Umum PSSI Joko Driyono di Jakarta, kemarin. Sementara itu, Jerman masih diklaim menjadi tim terbaik di dunia dengan mengoleksi 1.631 poin, diikuti Brasil di peringkat kedua. Saudara tua mereka, Portugal, melengkapi posisi tiga besar. Timnas Spanyol yang pernah merajai sepak bola dunia dan Eropa pada periode 2006 hingga 2012 berhasil naik tiga peringkat ke posisi delapan. Sementara itu, Swiss harus terlempar dari posisi 10 besar karena gagal mengamankan tiket langsung ke Piala Dunia Rusia tahun depan. Mereka kalah bersaing dengan Portugal. (Sat/R-1)


SEPAK BOLA

SELASA, 17 OKTOBER 2017

AP

Melemahkan Dominasi Madrid sejak Awal

CUSTOMER SERVICE:

(021) 5821303

PEMASANGAN IKLAN:

(021) 5812113 / 5801480

HALAMAN 28

AP

AP

Ada sejumlah kelemahan Madrid yang bisa dieksplorasi, salah satunya lini pertahanan yang hanya tiga kali tidak kebobolan sepanjang 10 laga.

AFP

AP

AFP

SATRIA SAKTI UTAMA

satria@mediaindonesia.com

T

I DA K a d a p i l i h a n lain bagi Tottenham Hotspur kecuali mendominasi permainan sejak awal saat menghadapi Real Madrid di Santiago Bernabeu dalam lanjutan laga Grup H Liga Champions Eropa, dini hari nanti. Strategi itu menjadi pilihan tim tamu. Pelatih Tottenham Hotspur Mauricio Pochettino menyatakan membiarkan Toni Kroos dan Luka Modric bergerak bebas di lini tengah merupakan tindakan putus asa. Sebagai juara bertahan Liga Champions Eropa plus La Liga

Spanyol, penampilan Los Blancos--julukan Madrid--memang belum sepenuhnya mengilap. Ada sejumlah kelemahan yang bisa dieksplorasi, salah satunya sektor pertahanan. Dalam 10 kali duel musim ini, Madrid hanya mampu tiga kali mencatatkan clean sheet. Hal itu yang coba dimanfaatkan Pochettino. “Kami akan mencoba mendominasi. Kami akan mencoba lebih baik, tapi ini merupakan tantangan yang besar. Kami akan melakukan tekanan tinggi dan mencoba menyerang hingga garis tengah,” kata pelatih asal Argentina itu. U s a h a To t t e n h a m a k a n terbentur rekor positif Real

pun. Kami belum

Madrid jika ber-

temu tim asal Inggris. Sejak 2009 atau bertepatan dengan bergabungnya Cristiano Ronaldo dan Karim Benzema ke Bernabeu, Madrid tidak pernah kalah sepanjang 11 duel melawan wakil Inggris. Termasuk di perempat final 2010/2011, Spurs menyerah dengan agregat lima gol tanpa balas. Ronaldo dan Benzema be-

kerja sama untuk kali pertama musim ini saat melawat ke markas Getafe, akhir pekan lalu. Hasilnya masing-masing mencetak satu gol dan memastikan kemenangan timnya 2-1. Bukan tidak mungkin keduanya membuahkan hal serupa saat menjamu Spurs. “Anda butuh kualitas dan kepercayaan. Jadi saya pikir kami tidak perlu takut apa

pernah menang di sana (Santiago Bernabeu), tentu kami ingin mengubah sesuatu,” tegas gelandang Spurs, Christian Erikssen.

Pertaruhan pamor Laga keras juga terjadi di Grup F, mempertemukan Manchester City dan Napoli yang merupakan penguasa klasemen di dua kompetisi top

Eropa. The Citizens--julukan City--kini terdepan di Liga Primer, begitu juga Napoli yang tampil sempurna di Seri A Italia. Tidak ayal laga di Etihad Stadium, Manchester, dini hari nanti, menjadi pertaruhan pamor dua negara. Meskipun demikian, City mendapat porsi lebih banyak soal prediksi tim pemenang. Manajer Manchester City Josep Guardiola semakin dekat menduplikat gaya bermain Barcelona yang meraih kesuksesan besar di tangannya beberapa tahun lalu. Kemenangan telak 7-2 atas Stoke City akhir pekan lalu menjadi bukti. Komposisi tim musim ini semakin sempurna karena Kevin

de Bruyne piawai berperan sebagai pengatur serangan, layaknya peran Andres Iniesta di Barcelona saat ini. “Dia merupakan salah satu pemain terbaik di dunia. Dia luar biasa sebagai individu. Cara dia bermain dalam tim dan menghubungkan dengan pemain lain,” kata penyerang City, Gabriel Jesus. Di lain pihak, Napoli memiliki produktivitas gol yang menjulang. Dengan mencetak 26 gol sepanjang delapan laga dan selalu menang, Dries Mertens dan kawan-kawan memiliki modal untuk menghentak dan mengejutkan skuat tuan rumah serta menjadikan laga berjalan ketat. (AFP/R-1)

Ketika Icardi Menjiplak Gaya si Kutu PENYERANG Inter Milan, Mauro Icardi, memilih meniru gaya eksentrik rekan senegaranya, Lionel Messi, saat mencetak gol ke gawang AC Milan dalam lanjutan Seri A Italia di Giuseppe Meazza, kemarin. Gaya yang ditiru Icardi dari ‘si Kutu’--julukan Messi--ialah pose menunjukkan seragamnya ke arah penonton saat laga klasik melawan Real Madrid musim lalu. Icardi menjadi pusat perhatian di Derby della Madoninna setelah mencetak hattrick sekaligus membuat Milan menyerah dengan skor 3-2. Dua gol I Rosonerri--julukan Milan-

-dicetak berkat tendangan keras Suso dan gol bunuh diri kiper Samir Handanovic. “Membawa pulang bola pertandingan merupakan perasaan spesial. Saya tidak bisa menggambarkannya. Saya membiarkan kritik berbicara, kemudian saya melakukan yang saya butuhkan di lapangan,” tutur Icardi seusai pertandingan. Laga dua tim sekota itu cukup mengundang decak kagum karena kedua tim menunjukkan permain terbuka sejak awal. Selama 90 menit pertandingan setidaknya ada 36 usaha kedua tim mencetak gol dari kedua

tim. Milan lebih agresif dengan mencatatkan 21 tendangan di antaranya. Untuk urusan tendangan tepat sasaran, kedua tim mencetak masing-masing enam kali kans. Ya n g c u k u p d i s e s a l k a n pelatih AC Milan Vicenzo Montella ialah kekalahan mereka dapatkan karena gol penalti di menit akhir pertandingan. Danilo D’Ambrosio menjatuhkan diri ketika mendapatkan kontak fisik ringan di kotak penalti sehingga wasit Paolo Tagliavento menunjuk titik putuh. “D’Ambrosio sangatlah pintar. Kalah dalam pertandingan

seperti ini dengan insiden seperti itu, saya memilih untuk tidak menyaksikannya lagi. Namun, secara prinsip sepak bola kami di trek yang benar dan saya merasa optimistis,” jelas mantan bintang AS Roma tersebut. Kemenangan itu membuat Inter Milan merebut posisi kedua klasemen Seri A. Mereka menyalip Juventus yang secara mengejutkan kalah 1-2 dari Lazio di kandang sendiri. Selain itu, La Beneamatta--julukan Inter--juga sukses menjaga jarak dua poin dari Napoli di puncak klasemen kompetisi lokal. (football italia/Sat/R-3)

AFP/MIGUEL MEDINA

TRIGOL: Kapten Inter Milan Mauro Icardi (kiri) menunjukkan kostum ke suporter sebagai perayaan kemenangan atas AC Milan pada laga Seri A Liga Italia, kemarin dini hari. Icardi mencetak trigol dan membawa Inter unggul 3-2 atas seteru sekota itu.

KISI-KISI

Tunggu Kelahiran Anak Ketiga

Cavani Berharap Neymar Raih Ballon d’Or

Adakalanya Benci Sepak Bola

BINTANG Barcelona, Lionel Messi, kini sedang menantikan kelahiran anak ketiga. Istrinya, Antonella Roccuzzo, mengonfirmasi kabar tersebut dengan mengunggah foto keluarga di media sosial baru-baru ini. “Anggota keluarga kelima,“ ujar Rocuzzo pada foto Messi dan dua anak pasangan itu, Thiago yang berusia empat tahun dan Matteo yang berumur dua tahun, di akun media sosialnya. Kabar bahagia mengenai anak ketiga itu muncul tak lama setelah Messi memastikan TWITTER MESSI Argentina lolos ke Piala Dunia 2018 dengan mengalahkan Ekuador 3-1.Padahal sebelumnya, timnas Argentina sempat menjadi sorotan. Bahkan sejumlah media massa memprediksi Piala Dunia 2018 bakal tanpa kehadiran tim favorit Argentina dan ‘el Messiah’ Messi. Pada laga pada pekan lalu itu, Messi bukan hanya meloloskan timnas Argentina. Dia tampil sangat luar biasa dengan mencetak tiga gol (hattrick). Messi yang dikenal sebagai sosok setia dan tak diterpa gosip menikah dengan kekasihnya, Roccuzzo, yang dikenalnya sejak kecil. Pernikahan Messi dan Roccuzzo dilangsungkan di kota kelahirannya, Rosario, Argentina, pada Juli 2017. (ESPNFC/Beo/R-4)

PARIS Saint Germain (PSG) sedang dalam masa kejayaannya pada musim ini. Betapa tidak? Tiga penyerang mereka, yaitu Neymar, Edinson Cavani, dan Kylian Mbappe, masuk daftar 30 pemain calon penerima Ballon d’Or tahun ini. Namun, siapa menyangka rupanya Cavani justru lebih menginginkan Neymar yang mendapatkan pengAP hargaan tersebut. Padahal, seperti diberitakan, Cavani sempat bertengkar dengan Neymar di lapangan ketika PSG berjumpa dengan Lyon. “Jika kami merupakan yang terbaik di dunia, baguslah itu bagi saya. Saya sudah bilang berulang kali bahwa saya menginginkan dia (Neymar) mendapatkan Ballon d’Or,” kata Cavani. Neymar sempat menduduki peringkat ketiga pada 2015 dan tahun lalu menempati urutan kelima Ballon d’Or. Mantan pemain Barcelona itu memutuskan hijrah ke PSG untuk bisa melepaskan diri dari bayang-bayang Lionel Messi. Messi yang mantan rekan satu timnya telah lima kali meraih Ballon d’Or. Sementara itu, Christiano Ronaldo dari Real Madrid sudah meraih empat kali penghargaan Ballon d’Or. (ESPN/Beo/R-4)

PELATIH Chelsea, Antonio Conte, menyatakan dirinya sangat mencintai sepak bola. Namun, adakalanya dia juga membenci olahraga paling populer sedunia itu. Apa yang menyebabkan dia membenci sepak bola? Conte berlasan bukan karena dirinya sudah bosan dan jenuh dengan olahraga sepak bola yang telah digelutinya selama AP bertahun-tahun. Namun, Conte memiliki alasan sendiri kenapa benci sepak bola. Dia menegaskan bahwa kebenciaan karena waktunya banyak digunakan untuk mengabdikan pada cabang sepak bola guna menjadi pelatih yang terbaik. “Terkadang saya membenci sepak bola karena itu merenggut hidup saya. Saya harus memikirkan tentang sepak bola 18 jam per hari. Saya benci, tapi saya suka,” kata Conte. Pelatih asal Italia itu menjelaskan bahwa dirinya sudah mulai melatih sejak usia 14 tahun. Dalam perjalanan karier sepak bolanya, dia telah malang melintang selama beberapa dekade. “Saya benar-benar menyukai pekerjaan saya sebagai pelatih karena sehari tanpa sepak bola adalah mustahil. Saya terlahir bersama bola, pikiran saya tentang itu saja,” kata Conte yang kini berusia 48 tahun. (Beo/R-4)


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.