Media indonesia 22 09 2017 22092017021813

Page 1

@mediaindonesia

JUMAT, 22 09 2017

Kalau Serius Bekerja, Anggota DPR tak Sempat Berenang apalagi Spa https://shar.es/1VtA05

NO. 13240/ TAHUN KE-48 28 HALAMAN

@mediaindonesia

Rp4.000/eks

Bank Harus Transparan dalam Penggunaan Biaya Top Up https://shar.es/1VtxJv

(di luar P. Jawa + ongkos kirim)

Rp89.000/bulan

(di luar P. Jawa + ongkos kirim)

@mediaindonesia

E-mail: cs@mediaindonesia.com

Trump Desak PBB Akhiri Krisis Rohingya https://shar.es/1VtxzN

www.mediaindonesia.com Hotline:

0811 123 7979 Customer Service:

(021) 5821303 Pemasangan Iklan:

J U J U R

(021) 5812113 & 5801480

B E R S U A R A

Harian Umum Media Indonesia

@mediaindonesia

@mediaindonesia

Media Indonesia

KEMANUSIAAN

Indonesia Pertama Tembus Myanmar

AFP/PEDRO PARDO

EVAKUASI KORBAN: Petugas mengevakuasi korban dari reruntuhan gedung yang ambruk diguncang gempa berkekuatan 7,1 pada skala Richter di Mexico City, Meksiko, Rabu (20/9). Gempa yang

terjadi pada Selasa (19/9) itu menewaskan sedikitnya 230 orang. Tim penyelamat terus mencari korban yang diperkirakan masih banyak yang tertimbun reruntuhan bangunan. Pencarian Terus.. | Hlm 14

Pansus Tuding Ketua KPK Korupsi Pansus diminta mengkritisi kinerja institusi KPK sebagai lembaga penegak hukum, bukan individu yang ada di dalamnya. ASTRI NOVARIA

astri@mediaindonesia.com

D

UGAAN keterlibatan Agus Rahardjo dalam kasus korupsi terus disebut, terutama oleh sejumlah kalangan di Dewan Perwakilan Rakyat. Setelah dikatakan memiliki kaitan dengan kasus dugaan korupsi pada proyek KTP-E, Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi itu juga dituding terlibat dalam kasus lain (lihat grafik). Tuduhan terbaru dilontarkan anggota Pansus Hak Angket KPK dari Fraksi PDIP, Arteria Dahlan. Arteria menyebut Agus diduga terlibat salah satu kasus korupsi ketika menjabat sebagai ketua Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP). Menurut Arteria, Agus ketika itu terlibat dalam kasus korupsi pengadaan alat berat penunjang per-

baikan jalan di Dinas Bina Marga Provinsi DKI Jakarta pada 2015. Proyek kerja sama dengan PT Dormauli itu bernilai Rp36,1 miliar. “Kami temukan indikasi penyimpangan di internal LKPP yang saat itu pimpinannya ialah Agus Rahardjo,” kata Arteria dalam jumpa pers Pansus Angket KPK di Hotel Santika, Slipi, Jakarta, Rabu (20/9). Agus dan pihak yang terlibat sebagai pelaksana proyek diduga melakukan rekayasa pada proses pengadaan. Rekayasa dilakukan terkait dengan proses penetapan spesifikasi dan harga perkiraan. Selain itu, masih kata Arteria, Agus juga diduga mengetahui ada oknum yang mengganti usulan awal kegiatan sesuai usulan UPL Peralatan dan Perbekalan Dinas Bina Marga DKI tanpa melalui evaluasi. Oknum di LKPP itu memerintahkan pelaksanaan anggaran melalui

DMU sebagai agen tunggal pemegang merek, tidak mengevaluasi dokumen yang diberikan PT DMU, dan tidak memiliki harga perkiraan sendiri (HPS) yang digunakan sebagai bahan negosiasi.

Pansus membingungkan

e-purchasing g saat alat berat tersebut belum ditayangkan di dalam e-catalogue. “Kami juga menemukan fakta ada pihak yang dalam hal ini pimpinan LKPP diduga kuat memerintahkan direktur pengembangan sistem katalog LKPP untuk melaksanakan e-catalogue. Jadi, ada transaksi

dulu, baru rekayasa. Kerugian negara mencapai Rp22,4 miliar dan kini kasus itu ditangani Polda Metro Jaya,” tandasnya. Oleh karena itu, Arteria menilai Agus bertanggung jawab atas tindakan LKPP tidak mensyaratkan dokumen yang melegitimasi mengenai asal usul produk, status PT

Saat menanggapi tuduhan tersebut, juru bicara KPK Febri Diansyah mengatakan tudingan Pansus Angket KPK itu membingungkan pihaknya. Menurut Febri, Pansus Angket KPK seharusnya mengkritisi kinerja institusi KPK sebagai lembaga penegak hukum, bukan individu yang ada di dalamnya. “Agak membingungkan, ya. Setahu kami pansus angket membahas tugas terkait dengan pelaksanaan dan kewenangan KPK,” ujar Febri di Gedung KPK, Jakarta, Rabu (20/9). Febri pun tidak mau ambil pusing dengan tuduhan para wakil rakyat tersebut. “Tapi saya kira itu tidak perlu ditanggapi, kami fokus kerja saja,” ucap mantan aktivis Indonesia Corruption Watch itu. (Gol/X-6) Presiden Enggan.. | Hlm 4

Bank semestinya bisa lebih cerdas membagi biaya infrastruktur dan pemeliharaan sepenuhnya dengan mitra yang diuntungkan transaksi nontunai.”

Nestapa Pasien Miskin Berlanjut

DPR Tetap Ngotot Gedung Baru

Khofifah Tunggu Waktu yang Pas

WHO meminta penjamin kesehatan nasional melaksanakan empat pilar, yakni norma, standar pelayanan nasional, pedoman, dan aturan global lain.

DPR mengklaim sudah mendapat lampu hijau dari Presiden Joko Widodo untuk melanjutkan pembangunan kawasan parlemen.

Khofifah masih fokus mengerjakan tugas yang diberikan Presiden Joko Widodo sebagai menteri sosial, seperti menunaikan bantuan bagi masyarakat.

Editorial | Hlm 2

Selekta | Hlm 2

Politik | Hlm 3

Regional | Hlm 13

Memaknai Hijrah sebagai Proses Transformasi

INDONESIA menjadi negara pertama yang bisa masuk ke Myanmar untuk menyalurkan bantuan kemanusiaan bagi pengungsi di Negara Bagian Rakhine. Wartawan Media Indonesia Nur Aivanni melaporkan dari Yangon, Myanmar, dengan dua pesawat Hercules A-1319 dan A-1316, bantuan itu tiba di Bandara Internasional Yangon, Myanmar, kemarin. “Sementara baru kita (yang mengirimkan bantuan langsung ke Myanmar),” kata Duta Besar RI untuk Myanmar Ito Sumardi saat ditemui di Bandara Internasional Yangon. Kata dia, Tiongkok juga telah memberikan bantuan, tetapi dalam bentuk uang yang diberikan ke pemerintah Myanmar. Bantuan dari Indonesia dise-rahkan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) kepada Dubes RI untuk Myanmar, kemudian diberikan ke pemerintah Myanmar. Bantuan itu berupa makanan balita dan ibu hamil, paket makanan siap saji, obat -obatan, tenda, selimut, dan sarung. Pengiriman bantuan terwujud berkat diplomasi yang dilakukan Kementerian Luar Negeri Indonesia dengan pemerintah Myanmar. Masyarakat Rakhine sebenarnya sangat sensitif dan mencurigai segala bentuk bantuan yang datang. Namun, Ito memastikan bantuan dari Indonesia bisa mereka terima. Ito juga menyampaikan pemerintah Myanmar telah menutup pintu bantuan dari LSM dan PBB. Mereka hanya menerima bantuan dari Palang Merah Internasional dan beberapa negara yang dianggap tidak memiliki kepentingan tertentu. “(Bantuan dari Indonesia) hari ini langsung dibawa ke Sittwe karena ini butuh 3-4 hari. Di sana akan ditaruh di selter, lalu dibawa ke lokasi (pengungsian),” terang Ito. Sebelumnya, pemerintah Indonesia juga mengirimkan bantuan kepada etnik Rohingya yang mengungsi ke Bangladesh. Di sela Sidang Umum PBB di New York, AS, Menlu RI Retno Marsudi menyatakan bantuan yang dikirimkan sesuai dengan kebutuhan pengungsi. “Misalnya dengan Bangladesh, pada saat kita kirim sorti yang pertama kita peroleh informasi mereka sangat membutuhkan genset. Karena itu, di sorti berikutnya kita kirimkan genset. Nah, hal semacam ini juga akan kita lakukan pada Myanmar,” kata Retno. (Hym/AD/FL/X-8)

“Kalau kita percaya satu sama lain dilandasi sikap jujur, adil, dan toleran, bangsa Indonesia menjadi rukun dan damai.” Zulkifli Hasan Ketua MPR

Politik | Hlm 3

Umat Islam harus menjadi contoh teladan dalam mengikis semua bentuk intoleransi, radikalisme, dan terorisme yang menghancurkan peradaban manusia.

SENO

Opini | Hlm 7

LAPORAN DARI 2017 SJS (9)

SELA

Memudarnya Pengaruh Gereja Katolik di Filipina

Dekat Hewan Cegah Asma

KARDINAL Jaime Sin ialah Uskup Agung Filipina yang bisa dikatakan paling tersohor sepanjang masa. Dia menjadi tokoh penting dalam gerakan massa yang disebut people’s powerr di Filipina. Gerakan tersebut sukses menumbangkan Ferdinand Marcos pada 1986 dan Presiden Erick Estrada pada 2001. Kardinal yang lahir di Washington, Amerika Serikat, itu merupakan salah satu tokoh yang berani

secara terang-terangan memprotes peran militer setelah Marcos menetapkan status darurat militer pada 1972. Peran besar Kardinal Sin tersebut lantas dicatat sebagai bukti betapa besarnya pengaruh gereja Katolik dalam perpolitikan Filipina. Berbagai survei secara konsisten menempatkan gereja Katolik sebagai lembaga yang paling dipercaya, melampaui lembaga pendidikan dan sektor swasta, bahkan pemerin-

Peran besar Kardinal Sin dicatat sebagai bukti betapa besarnya pengaruh gereja Katolik. tah. Apakah pengaruh politik gereja Katolik itu masih berlangsung? “Jika orang melihat pengaruh

Kardinal Sin dalam politik dan menganggap itu sebagai pengaruh besar gereja Katolik dalam politik, pengaruh itu sekarang tidak ada lagi,” tutur Rommel F Lopez, konsultan media Konferensi Uskup Katolik Filipina. Para jurnalis peserta 2017 Senior Journalists Seminar (2017 SJS) berdiskusi dengan Rommel di Filipina, Selasa (19/9). Bersambung ke halaman 2

SATU penelitian dalam Journal of Allergy and Clinical Immunology menyatakan mendekatkan anak pada hewan peliharaan sebelum usia 3 tahun dapat mencegah perkembangan asma. Menurut Centers for Disease Control and Prevention, 8% anak di bawah 18 tahun menderita DUTA asma. Sekali seorang anak mengidap asma, paparan alergen tertentu dapat memperburuk gejala mereka. Namun, penelitian Urban Environment and Childhood Asma menunjukkan hasil berlawanan. Alergen hewan peliharaan bersama beberapa hama merupakan efek pencegah asma selama anak yang terpapar alergen belum berusia 3 tahun. Tingginya konsentrasi alergen sebelum anak berusia 3 tahun kian rendah risiko asma menyerang mereka sebelum usia 7 tahun. ((Medical News Today/Arv/X-3)

MENGGUNAKAN KERTAS DAUR ULANG


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.