Media indonesia 24 08 2017 24082017053756

Page 1

KAMIS, 24 08 2017 NO. 13213/ TAHUN KE-48 28 HALAMAN Rp4.000/eks

(di luar P. Jawa + ongkos kirim)

Rp89.000/bulan

(di luar P. Jawa + ongkos kirim) E-mail: cs@mediaindonesia.com

www.mediaindonesia.com Hotline:

0811 123 7979 Customer Service:

(021) 5821303 Pemasangan Iklan:

J U J U R

(021) 5812113 & 5801480

B E R S U A R A

Jangan sampai penjara malah menjadi semacam surga bagi para terpidana kaya, pejabat, dan aparat rakus.”

Kemenhan akan Bangun Industri Pertahanan

Dipegang Setneg Banyak Aset yang Telantar

Penyebar Ujaran Kebencian Dibayar Mahal

Industri pertahanan perlu digenjot sebab produk industri pertahanan yang dihasilkan BUMN dan BUMS belum bisa memenuhi kebutuhan alutsista dari semua matra TNI.

Monumen Nasional (Monas) jangan sampai bernasib sama dengan Gedung Pola yang dikelola Setneg, kusam dan berdebu karena tak terawat.

Satuan Tugas Patroli Siber Direktorat Tindak Pindana Siber Bareskrim Polri membongkar sindikat pelaku penyebar kebencian berkonten SARA.

Editorial | Hlm 2

Politik & Keamanan | Hlm 5

Perkotaan | Hlm 10

Megapolitan | Hlm 21

Harian Umum Media Indonesia

@mediaindonesia

@mediaindonesia

Media Indonesia

“Kami galakkan peran masyarakat termasuk LSM untuk bersamasama mengawasi dana desa.” Bibit Samad Rianto Ketua Satgas Dana Desa Hukum | Hlm 6 SENO

Pemerintah Berkukuh Atur Transportasi Daring Menhub akan mengundang pakar hukum dan transportasi untuk menyiapkan payung hukum baru sehingga ada kesetaraan transportasi daring dan konvensional. MI/PANCA SYURKANI

TERIMA TAMU NEGARA: Presiden Joko Widodo bersama Sekretaris Jenderal Partai Komunis Vietnam Nguyen Phu Trong memeriksa pasukan kehormatan saat upacara penyambutan di Istana Merdeka, Jakarta, kemarin. Pertemuan bilateral Presiden Jokowi dengan pemimpin tertinggi di Vietnam itu membahas peningkatan kerja sama di bidang maritim dan perikanan, di bidang perdagangan dan investasi, serta isu kawasan.

B I L AT E R A L

Indonesia dan Vietnam Sepakati 6 Kerja Sama PERTEMUAN bilateral Presiden Joko Widodo dengan Sekjen Partai Komunis Vietnam Nguyen Phu Trong di Istana Merdeka, Jakarta, kemarin, menghasilkan enam dokumen nota kesepahaman. Kerja sama yang disepakati menyangkut bidang pendidikan, pembangunan perdesaan, pengadaan batu bara, pemanfaatan gas di batas wilayah, kerja sama bidang hukum, dan kerja sama pengamanan laut. Saat memberikan pernyataan bersama, Presiden Jokowi mengatakan Vietnam merupakan salah satu mitra strategis Indonesia. Hubungan diplomatik Indonesia dengan Vietnam sudah berlangsung selama 62 tahun. Selain itu, Indonesia dan Vietnam sama-sama anggota ASEAN dan APEC.

Menelaah Fatwa dan Opini MUI

Jokowi juga menyampaikan ada tiga isu utama yang dibahas dalam pertemuan dengan pemimpin tertinggi Vietnam itu. “Kita fokus pada tiga isu utama, yaitu peningkatan kerja sama di bidang maritim dan perikanan, di bidang perdagangan dan investasi, serta isu kawasan.” Di bidang maritim, kedua negara sepakat mempercepat proses perundingan dalam penetapan batas wilayah zona ekonomi eksklusif. Di bidang perikanan disepakati kerja sama mengatasi pencurian ikan di perairan masing-masing. Di samping itu, disepakati untuk meningkatkan nilai perdagangan yang dalam tiga tahun terakhir terus naik. “Kita telah membahas berbagai langkah dan inisiatif baru agar target perdagangan sebesar US$10 miliar dapat dicapai,”

ujar Jokowi. Mengenai isu kawasan, Presiden Jokowi dan Nguyen menyadari pentingnya kesatuan dan kerja sama di antara negara-negara kawasan dalam mewujudkan visi Masyarakat ASEAN 2025, termasuk menjadikan ASEAN sebagai motor bagi terciptanya perdamaian, stabilitas, dan kesejahteraan kawasan. “Kita menyambut baik kemajuan yang dicapai dalam kerangka code of conduct yang akan menjadi dasar yang kuat bagi pengaturan norma komprehensif di Laut China Selatan,” kata Presiden. Nguyen mengatakan pertemuan dengan Jokowi merupakan momentum bersejarah untuk meningkatkan kepercayaan politik kedua negara. (Pol/X-10)

MUI jangan terlalu ketat dan kaku berpegang pada nash qat`i. Prinsip mendahulukan nash qat`i dalam merumuskan hukum menjadi kendala yang menyulitkan MUI.

Opini | Hlm 8

SEA GAMES 2017

Kontingen Merah Putih Tertatih NURUL FADILLAH dari Kuala Lumpur

KONTINGEN Indonesia kembali gagal mencapai target pada sejumlah cabang olahraga yang dipertandingkan di hari kelima SEA Games Kuala Lumpur 2017, kemarin. Dari beberapa partai final yang digelar, hanya cabang karate dan senam yang mampu menyumbang medali emas. Karate meraih dua emas dari Iwan Bidu Sirait di nomor kumite putra -55 kg dan Cok Istri Agung Sansitya Rani di kumite putri -61 kg. Dalam babak final di Kuala Lumpur Convention Center, Iwan yang berada di sudut biru sempat tertinggal 1-3 dari lawannya, John Paul Bejar, dari Filipina. Iwan mampu membalikkan keadaan dan menang telak dengan skor 10-4. Di laga lain, Cok Istri menyabet emas dengan mengalahkan karateka Thailand, Arm Sukkiaw, dengan skor telak pula, 7-0. “Senang dapat emas. Ini yang saya impikan,” kata Cok Istri yang meraih emas pertamanya di SEA Games. Pelatih karate Baron Bahar mengatakan peluang pasukannya menambah emas masih terbuka. Saat ini karate sudah menyumbang tiga emas. Padahal, targetnya dua emas. “Peluang kita untuk menambah medali cukup besar dari nomor kata beregu putra dan putri,” ujarnya. Di cabang senam, emas disumbangkan Rifda

Irfanaluthfi dari nomor senam artistik nomor balok keseimbangan. Rifda menyingkirkan pesenam Malaysia, Tan Ing Yueh, dengan mengumpulkan 13.125 poin. Di cabang lain, tim atletik hanya menyumbangkan satu perak dari tiga peluang emas melalui Maria Londa di nomor lompat jangkit. Cabang renang juga harus puas dengan satu perak dan dua perunggu yang diraih Triady Fauzy di nomor 100 meter gaya kupu-kupu putra dan Glenn Victor Sutanto di nomor yang sama. Satu perunggu lagi disabet Ricky Anggawijaja di nomor 200 meter gaya punggung putra. Cabang balap sepeda, boling, dan anggar masingmasing menyumbang satu perunggu. Dengan hasil itu, posisi Indonesia di klasemen sementara semakin tertinggal, melorot dari keempat menjadi urutan kelima dengan 15 emas, 17 perak, dan 32 perunggu. Posisi puncak masih diduduki tuan rumah Malaysia dengan 50 emas, 37 perak, dan 32 perunggu. Vietnam melesat ke urutan kedua menggusur Singapura dengan perolehan 27 emas, 19 perak, dan 24 perunggu. Menpora Imam Nahrawi mengatakan perjuangan atlet Indonesia belum selesai. “Saya lapor perkembangan prestasi kita di SEA Games,” kata Imam seusai menghadap Presiden Joko Widodo di Jakarta, kemarin. (Rul/R-3) SEA Games 2017 | Hlm 27-28

ADHI M DARYONO

adhi@mediaindonesia.com

P

E M E R I N TA H p a n t a n g mundur meski Mahkamah Agung memerintahkan Kementerian Perhubungan mencabut 14 pasal dalam Peraturan Menteri Perhubungan Nomor 26 Tahun 2017 yang mengatur operasional transportasi berbasis aplikasi daring (online). Salah satu yang dibatalkan MA itu ialah aturan tarif angkutan berdasarkan argometer pada aplikasi berbasis teknologi informasi (Pasal 5 ayat (1) huruf e). Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi bergeming. Pihaknya akan tetap mengatur tarif transportasi daring. “Bahwasanya ada pelonggaran tarif atau apa, nanti kita bicarakan. Tarif itu diatur, itu bagian dari keselamatan. Jadi, kalau tarifnya Rp1.000 per km, gimana akan membuat mobil yang berkeselamatan. Jadi memang isu keselamatan jadi suatu roh daripada ini (tarif),” kata Budi di Jakarta, kemarin. Sebelumnya, MA mengabulkan uji materi terhadap Permenhub No 26/2017 tentang Penyelenggaraan Angkutan Orang dengan Kendaraan Bermotor Umum tidak dalam Trayek. Uji materi terhadap peraturan menteri itu diajukan enam pengemudi taksi daring setelah diberlakukan pada 1 Juli 2017. MA pun mengabulkan permohonan itu lewat putusan No 37 P/HUM/2017 yang salinannya

sudah diterima Kemenhub. Dalam putusan itu, MA memerintahkan Kemenhub mencabut 14 pasal dalam peraturan itu karena bertentangan dengan UU yang lebih tinggi. UU itu ialah UU No 20/2008 tentang Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah serta UU No 22/2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan.

Jangan resah Menhub mengimbau operator angkutan dan masyarakat tidak resah dengan putusan MA itu. “Jangan resah karena efektif putusan MA itu kan baru 3 bulan. Kita menghargai keputusan MA. Sampai 1 November Permenhub No 26/2017 tetap berlaku,” cetusnya. Selama menunggu efektifnya putusan MA tersebut, Budi mengatakan akan memanggil ahli hukum dan pakar transportasi untuk membicarakan payung hukum selanjutnya. “Bagaimana payung hukum yang baik dan benar, yang bisa membuat suatu kesetaraan antara online dan konvensional,” jelas Budi. Putusan MA menimbulkan reaksi dari sejumlah kepala daerah. Bupati Karawang, Jawa Barat, Cellica Nurrachadiana, memahami hal itu. “Namun, kita akan mendahulukan kepentingan untuk transportasi konvensional di Karawang,” ujarnya. Belum lama ini, di Kota Pangkal Perjuangan itu, ribuan sopir angkutan kota menggelar aksi unjuk rasa menolak keberadaan transportasi daring karena membuat pendapatan mereka merosot. Seorang sopir taksi konvensional di Kota Cirebon, Jawa Barat, Ferri Lesmana, menyesalkan putusan MA. “Padahal, aturan Menhub itu sangat melindungi kami dari serbuan taksi online,” cetusnya. Terkait kecaman sejumlah kalangan, Wakil Ketua Mahkamah Agung Bidang Yudisial Syarifuddin menilai putusan MA itu sebagai yang terbaik. “Harapan kita dengan putusan itu menimbulkan rasa adil dan rasa damai di masyarakat,” ucapnya. (Nur/ UL/DW/BK/CS/X-4)

SELA

Kulit Biji Alpukat Matikan Sel Kanker

RALAT

Harian Media Indonesia menyampaikan permintaan maaf atas kesalahan pasang bendera dan nama negara pada edisi Rabu (23/8), di tabel perolehan medali SEA Games 2017, yakni bendera Vietnam tertukar dengan Thailand, Filipina tertukar dengan Myanmar, dan Brunei Darussalam tertukar dengan Laos. Demikian permintaan maaf ini kami sampaikan. REDAKSI

KHASIAT alpukat dalam menurunkan kadar kolesterol hingga membantu menurunkan berat badan sudah diketahui sejak lama. Namun, sebuah penelitian terbaru menemukan kulit biji buah itu ternyata mampu membunuh virus, memerangi masalah jantung, bahkan mengobati kanker. Peneliti Debasish Bandyopadhyay dari Departemen Kimia, University of Texas Rio Grande Valley di Edinburg bersama rekan-rekannya mengungkapkan hasil penelitian mereka dalam acara 254th National Meeting & Exposition of the American Chemical Society yang digelar di Washington DC. Bandyopadhyay dan tim menggiling 300 kulit biji alpukat lalu mengubahnya menjadi minyak serta lilin. Setelah diperiksa SENO dengan chromatography-mass spectrometry, ada 116 zat kimia bermanfaat. Beberapa di antaranya behenyl alcohol sebagai antivirus, dodecanoic acid yang dapat meningkatkan kolesterol baik, dan hepatcosane yang bisa mematikan sel kanker. (Medicalnewstoday.com/Bas/X-7)

MENGGUNAKAN KERTAS DAUR ULANG


2

SELEKTA

KAMIS, 24 AGUSTUS 2017

EDITORIAL

Potret Buruk Penjara Kita BUKAN cerita baru sebetulnya bila lembaga pemasyarakatan (LP) disebut kerap mengistimewakan narapidana berkocek tebal untuk mendapatkan fasilitas di dalam LP yang melebihi seharusnya. LP amat sering menampilkan lunturnya rasa malu para pengelolanya dengan memanjakan sebagian penghuni yang berduit. Perlakuan khusus terus mereka DUTA berikan kepada pihak-pihak yang berani bayar banyak meskipun razia, sidak, bahkan sorotan media terhadap praktik suap-menyuap di penjara itu sering dilakukan. Selama ada uang, s e m u a bisa diatur. Begitulah kira-kira fatsunnya. Kini temuan Ombudsman RI kian memperparah realitas itu. Dari hasil kajian investigatif Ombudsman di empat LP, yakni LP Kelas IIA Pekanbaru, LP Kelas IIA Bekasi, LP Perempuan Kelas IIA Palembang, dan LP Kelas IIA Bogor, terkuak fakta bahwa praktik transaksional di dalam LP rupanya tidak hanya terkait dengan fasilitas, tetapi juga menyangkut nasib narapidana dalam mendapatkan hak-hak mereka. Hak-hak warga binaan, seperti remisi, pembebasan bersyarat, dan cuti menjelang bebas, yang mestinya bisa didapatkan cumacuma oleh napi yang memenuhi syarat, tak luput pula dijadikan komoditas transaksi. Pada fase awal, hak-hak itu biasanya sengaja diabaikan pejabat yang berwenang di LP. Sosialisasinya pun sangat minim. Fase berikutnya, pemberian hak dipersulit. Proses pengurusan hak-hak narapidana dibikin berbelit. Ujung-ujungnya ialah imbalan. Napi mesti mengeluarkan biaya yang tak sedikit demi memuluskan pengajuan mereka mendapatkan hak. Di salah satu kasus yang dicatat Ombudsman, seorang narapidana bahkan harus mengeluarkan duit hingga Rp3 juta untuk mengurus hak pembebasan bersyarat. Potret realitas itu pun wajar bila membuat kita langsung menduga-duga, jangan-jangan selama ini hak-hak itu lebih banyak diberikan kepada terpidana yang sebetulnya belum memenuhi syarat, tapi berani menyetor fulus yang besar. Jangan-jangan remisi yang kerap diberikan saat perayaan HUT kemerdekaan RI itu banyak diobral kepada orang-orang yang berani membayar mahal. Jika itu benar terjadi, makin sempurnalah wajah bobrok penjara di Republik ini. Sudahlah penuh sesak karena overkapasitas, menjadi tempat bersemayamnya banyak bandar narkoba, dan sebagai persinggahan nyaman bagi penjahat kambuhan, penjara juga menjadi tempat para pejabat dan aparatus lancung yang tega menginjak warga binaan pemasyarakatan demi keuntungan materi. Penjara tak ubahnya membiarkan sistem yang korup terus terjadi. Tidak bisa tidak, Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkum dan HAM) harus segera bertindak dan bergerak membenahi pelayanan di LP. Tak perlu lagi melempar dalih-dalih pembelaan diri. Apalagi, temuan itu ialah hasil dari lembaga negara yang memang diberi kewenangan mengawasi pelayanan publik oleh penyelenggara negara dan pemerintahan. Penjara harus dilengkapi sistem pengawasan ketat tidak hanya bagi terpidana, tetapi juga terhadap sipir penjara. Prosedur kerja standar terkait dengan pemberian fasilitas dan hak-hak terpidana harus dijalankan dengan rigid sehingga sanksi keras bisa diterapkan kepada mereka yang melanggar. Jangan sampai penjara malah menjadi semacam surga bagi para terpidana kaya serta pejabat dan aparat rakus.

Silakan tanggapi melalui: www.mediaindonesia.com dan www.metrotvnews.com Simak tayangannya di: www.mediaindonesia.com/editorials

Hapus UU Penghambat Pendidikan Tinggi PERGURUAN tinggi di Indonesia diminta berbenah dengan meningkatkan mutu pendidikan untuk merespons perubahan global. Untuk itu perlu diregulasi peraturan-peraturan yang dianggap menghambat perguruan tinggi dalam bersaing dan meningkatkan kualitas. Pendapat itu disampaikan Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat beraudiensi dengan Majelis Rektor Perguruan Tinggi Negeri, Forum Rektor Indonesia, dan Asosiasi Perguruan Tinggi Swasta Indonesia di Istana Merdeka, Jakarta kemarin. “Sesuai arahan Presiden, harus dilakukan secepat-cepatnya perbaikan-perbaikan terhadap regulasi-regulasi yang menyangkut di pendidikan tinggi,” ujar Menristek Dikti M Nasir seusai pertemuan. Salah satu regulasi yang dianggap menghambat, lanjutnya, ialah syarat dosen minimal S-2 yang diatur UU No 14 Tahun 2005. Padahal, banyak profesional yang ahli di bidangnya, tetapi tidak memenuhi syarat formal sebagai dosen. “Contoh, ada yang ahli di bidang media, tetapi pendidikannya D-4. Karena syarat dosen S-2, hal itu akan dimasukkan ke model yang pendidikan vokasi. Politeknik, akademik ini sudah kami laksanakan sehingga dosen itu tidak harus syaratnya S-2. Sebanyak 50% dari akademik, 50% bisa dari industri atau dari praktisi,” tambah Nasir. Kemenristek Dikti, sambungnya, sedang menggodok aturan sehingga orang bergelar S-1 bisa mengajar di tingkat universitas. Menurutnya, aturan itu sebenarnya sudah dituangkan dalam perpres, tetapi hanya untuk pendidikan vokasi. Untuk itu, jelas Nasir lagi, pihaknya tengah mengkaji kembali Rekognisi Pembelajaran Lampau (RPL). Untuk RPL ada level 1 sampai 9. Jika level 6 ialah sarjana, kemudian level 7 ialah profesi, dan level 8 ialah magister, sedangkan level 9 ialah doktor. “Kalau mereka lulusan D-4 atau D-3, dia di level 5, tetapi kemampuan profesionalnya di level 8. Dia akan dikategorikan di level 8 itu. Berarti sama dengan magister,” paparnya. “Contoh Bu Susi, menteri KKP. Dia hanya lulusan SMA, tetapi karena kompetensinya dia level 9, oleh IPB pada saat itu dinilai dia berarti level doktor sehingga bisa mendapatkan gelar doctor honoris causa waktu itu,” tandasnya. (Pol/X-7)

Kemenristek dan Dikti sedang menggodok aturan sehingga orang bergelar S-1 bisa mengajar di universitas.

MI/WIDJAJADI

SEPI PEMBELI: Ratusan sapi dari berbagai daerah di Solo Raya, Gunung Kidul, dan Pacitan diturunkan di Pasar Hewan Bekonang, Sukoharjo, Jawa Tengah, kemarin. Sepekan menjelang Idul Adha, para blantik (makelar) sapi di pasar itu mengeluhkan sepinya pembeli. Hingga kemarin, harga sapi lokal dewasa berada dalam kisaran Rp15,5 juta-Rp17,5 juta per ekor atau turun Rp500 ribu dari harga tiga pekan sebelumnya. Berita terkait hlm 24

Dana Kampanye Calon di Pilkada Dapat Diaudit Dengan aturan baru, besarnya dana yang dikeluarkan calon dan pasangan calon dapat dengan mudah dikontrol. ASTRI NOVARIA

astri@mediaindonesia.com

S

UMBER dana kampanye yang berasal dari calon dan pasangan calon kepala daerah pada pilkada serentak 2018 dapat diaudit. Hal itu menjadi salah satu pokok bahasan dalam rapat dengar pendapat Komisi II DPR dengan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) ketika membahas Peraturan KPU tentang Dana Kampanye Pilkada 2018 di Gedung DPR, kemarin. “Dalam undang-undang baru, sumbangan calon harus tercatat meskipun tidak ada batasnya dan menjadi objek audit. Dalam peraturan Bawaslu (perbawaslu) sebelumnya terdapat aturan tentang penggunaan dana kampanye yang bersumber dari perseorangan dan swasta. Namun, aturan lama tidak mencakup tentang penggunaan dana kampanye yang dikeluarkan calon dan pasangan calon,” kata Wakil Ketua Komisi II DPR Luk-

man Edy di Gedung DPR, Jakarta. Dengan tidak adanya aturan soal penggunaan dana kampanye dari sumbangan calon, lanjut Lukman, membuat para calon kerap menggunakan dana itu secara besar-besaran. Penggunaannya juga tidak diaudit sehingga besarnya pengeluaran dari calon ataupun pasangan calon tidak dapat dipertanggungjawabkan kepada publik. “Ketika ditelusuri, mereka mengatakan itu dana sendiri sebagai calon kepala daerah dan tidak diaudit. Ini masalahnya. Selama ini, pengeluaran dari pasangan calon tidak dipertanggungjawabkan sehingga asas akuntabilitasnya meragukan,” ujar Lukman. Dengan adanya norma baru tersebut, Lukman mengakui besarnya dana yang dikeluarkan calon dan pasangan calon dapat dengan mudah dikontrol. Dia pun mengapresiasi Bawaslu yang sudah melangkah maju dalam membuat perbawaslu. “Saya melihat ada kemajuan tentang pilkada. Seperti tadi soal kantor akuntan publik. Di UU Pilkada tidak ada, tetapi karena tujuannya bagus untuk menjaga akuntabillitas, substansi di UU Penyelenggaraan Pemilu itu mereka sadur,” ungkap Lukman. Lukman menambahkan hingga kini sudah ada empat perbawaslu yang disetujui DPR dan Bawaslu, yakni dana kampanye, pengawasan, pen-

MI/M IRFAN

“Selama ini, pengeluaran dari pasangan calon tidak dipertanggungjawabkan sehingga sisi akuntabilitasnya meragukan.” Lukman Edy

Wakil Ketua Komisi II DPR calonan kepala daerah, dan pengawasan terhadap tahapan kampanye.

Surat suara Dalam rapat dengar pendapat yang juga membahas logistik itu juga mengemuka sorotan terhadap surat suara pemilu. Sebagaimana diungkap anggota Komisi II DPR dari Fraksi Partai NasDem Luthfy Andi Mutty. “Pintu masuk untuk terjadinya ke-

curangan pada tingkat pertama ialah kelebihan surat suara pemilu. Ini perlu kita cermati,” kata Luthfy. Luthfy mengemukakan ada banyak modus terkait dengan surat suara ini. Salah satunya percetakan surat suara yang dari waktu ke waktu selalu menggunakan jasa perusahaan tertentu. “Informasi yang berkembang, perusahaan itu banting harga, tetapi mencetak surat suara lebih kemudian dijual kepada pasangan tertentu.” Dengan demikian, lanjut mantan staf ahli Wakil Presiden Boediono itu, baik KPU maupun Bawaslu perlu melakukan antisipasi. “Perlu sanksi hukum jika ada surat suara berlebih dengan alasan tidak jelas.” Menurut Luthfi, selain modus tersebut, ada juga kecurangan lain yang kerap terjadi. Misalnya, pada saat penghitungan suara mati lampu. “Setiap mati lampu pasti kotak suara hilang. Ini sudah dilaporkan ke penegak hukum dan Bawaslu, tetapi tidak ditindaklanjuti. Kini, yang diperlukan ialah tekad mewujudkan pelaksanaan pemilu yang semakin baik dari waktu ke waktu. Itulah mengapa UU Pilkada dan UU Pemilu memberikan penguatan kepada Bawaslu dan Panwaslu untuk mengantisipasi kecurangan,” tandas mantan Bupati Luwu Utara itu. (RO/ Ant/X-3) Bawaslu Dinilai... | Hlm 4

LIPUTAN HAJI

Kemenag akan Gelar Forum Bahas Dam Haji

Siswantini Suryandari Dari Arab Saudi

MENTERI Agama Lukman Hakim Saifuddin menilai masalah pembayaran dam atau denda haji termasuk cukup kompleks sehingga akan membahasnya dalam forum halaqah atau kajian ilmiah secara Islam dengan kelompok khusus seperti majelis taklim atau ahli agama. “Dam akan dibahas, tidak hanya tentang hukum syarinya, tapi juga tentang bagaimana mekanisme implementasinya di lapangan,” terang Menag di sela rapat antara amirul hajj dan tim pengawas DPR di Mekah, Selasa (22/8) malam. Seperti diketahui, pemerintah Arab

Saudi telah mengeluarkan aturan baru yang melarang pembayaran dam kecuali di tempat resmi yang telah ditentukan oleh pemerintah. Pembayaran dilakukan dengan membeli kupon atau voucer penyembelihan seharga SAR450 secara daring atau di tempat resmi seperti kantor pos Arab Saudi, Bank Al-Rajhi, kantor cabang Mobily, perusahaan layanan keamanan, kantor Hadiyah Al-Hajj wa al-Mu’tamir, gerai penjualan di sekitar Masjidil Haram dan Masjid Nabawi, serta gerai penjualan di wilayah Armina (Arafah-MuzdalifahMina). Terkait aturan itu, Dirjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah Nizar Ali menyatakan sudah berkoordinasi dengan Muassasah Asia Tenggara untuk meminta dispensasi karena aturan dikeluarkan mendadak. Sementara itu, Wakil Ketua Komisi VIII DPR Sodik Mujahid mendukung pemerintah Indonesia yang berencana untuk mengorganisasi pembayaran dam melalui bank yang ditunjuk pemerintah Saudi. “Kita akan dukung dam dipusatkan di Ar-Rajhi. Hanya saja diharapkan agar Kemenag melobi Saudi agar daging kambing yang dipotong itu,

MI/SISWANTINI SURYANDARI

KUNJUNGI JEMAAH HAJI: Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin (kanan) berbincang dengan jemaah haji saat mengunjungi kamar-kamar mereka di Sektor VI Kota Mekah, Arab Saudi, kemarin. kalau bisa, semuanya kembali ke Indonesia,” tuturnya. Secara lebih teknis, Naib Amirul Hajj Abdul Mu’thi mengusulkan dam dimasukkan ke komponen biaya haji. Menurutnya, hal itu bisa mengurangi munculnya praktik percaloan yang selama ini terjadi.

Temuan di lapangan menunjukkan tidak sedikit jemaah haji Indonesia yang sudah membayar dam kepada orang-orang tertentu sejak di Tanah Air dengan nilai mulai SAR400 sampai dengan SAR750. (X-11) DPR akan Bentuk ... | Hlm 23


PENDIDIKAN

KAMIS, 24 AGUSTUS 2017

3

Kemendikbud Dorong Pendidikan yang Merata dan Berkualitas melalui Program Indonesia Pintar

K

EMENTERIAN Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) mendorong percepatan aktivasi rekening untuk penarikan dana Program Indonesia Pintar (PIP) yang ditargetkan dapat selesai tahun ini. Terobosan baru diluncurkan oleh Kemendikbud dengan memberikan Kartu Indonesia Pintar (KIP) dalam bentuk kartu Anjungan Tunai Mandiri (ATM) secara bertahap kepada siswa jenjang pendidikan dasar hingga menengah, agar para penerima manfaat PIP dapat lebih mudah mencairkan dana tersebut, sesuai dengan Peraturan Presiden (Perpres) RI Nomor 63 Tahun 2017, tentang Penyaluran Bantuan Sosial Secara Non Tunai. Melalui Perpres ini, pemerintah ingin memastikan bahwa penyaluran bantuan sosial kepada masyarakat dilakukan secara efisien agar dapat diterima tepat sasaran, tepat jumlah, tepat waktu, tepat kualitas, dan tepat administrasi. Amanat tersebut ditindaklanjuti Kemendikbud dengan memberikan KIP-ATM kepada anak-anak penerima manfaat PIP. “Dana yang ada di kartu ini sudah bisa langsung dicairkan. Jadi gunakan dengan baik, dan hanya untuk keperluan pendidikan,” jelas Presiden RI Joko Widodo saat memberikan sambutannya di Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMP) Negeri 7 Jember, Jawa Timur, yang menjadi lokasi percepatan aktivasi rekening penerima manfaat PIP, Minggu (13/8). Pada kesempatan yang sama Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhadjir Effendy mengatakan, Program Indonesia Pintar ini merupakan program prioritas Bapak Presiden Jokowi untuk memastikan setiap anak Indonesia usia sekolah mengenyam pendidikan yang berkualitas. “Ini upaya pemerintah untuk mendorong pendidikan yang berkualitas dan merata di seluruh pelosok tanah air, agar kita dapat menyiapkan Generasi Emas yang cerdas dan barkarakter,” ujar Mendikbud. Anak-anak penerima manfaat PIP diberikan KIP dalam bentuk ATM dan buku tabungan Simpanan Pelajar (SimPel). Dengan terobosan ini, kata Mendikbud, para penerima manfaat PIP sudah tidak lagi harus antre di teller bank, tetapi dengan KIP-ATM para siswa tersebut bisa langsung datang ke ATM terdekat. “Dengan KIP-ATM ini dapat dapat memudahkan siswa dalam mencairkan dan menggunakan dana PIP untuk kepentingan sekolahnya,” tutur Mendikbud. Siswa Sekolah Dasar (SD)/ SDLB/Paket A, dan Sekolah Menengah Pertama (SMP)/ SMPLB/Paket B diberikan KIP-ATM Bank Rakyat Indonesia (BRI). Sedangkan siswa Sekolah Menengah Atas (SMA)/SMALB/Paket C dan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) diberikan KIP-ATM Bank Negara Indonesia (BNI). Hingga akhir tahun 2017, pencetakan KIP-ATM oleh BRI sebanyak 8.655.989 kartu, dan BNI 1.801.598 kartu. Pada kesempatan yang sama, Direktur Jenderal Pendidikan Dasar dan Menengah (Dirjen Dikdasmen) Hamid Muhammad menjelaskan, besar dana manfaat PIP untuk jenjang SD/SDLB/Paket A sebesar Rp450.000 pertahun, SMP/ SMPLB/Paket B sebesar Rp750.000 pertahun, dan SMA/ SMALB/SMK/Paket C sebesar Rp1.000.000 pertahun. Jika siswa penerima manfaat PIP tidak mengambil dana tersebut pada tahun 2016, maka akan diakumulasikan pada tahun 2017. “Contohnya, seperti dana PIP tahun 2016 pada satuan pendidikan SMP yang tidak

DOK. BKLM KEMENDIKBUD

DANA PENDIDIKAN: Presiden RI memberikan penjelasan kepada anak-anak penerima manfaat program Indonesia Pintar, di Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMP) Negeri 7 Jember, Jawa Timur (13/8). diambil akan terdebetkan secara otomatis di buku rekening tahun 2017. Jadi siswa akan mendapatkan dua dana manfaat Rp750 ribu tahun 2016 ditambah Rp 750 ribu tahun 2017 menjadi Rp1,5 juta langsung tertulis dalam buku tabungan siswa,” jelas Hamid. Pemberian buku tabungan ini juga dilakukan sebagai wujud implementasi literasi keuangan di sekolah. Para siswa dapat memanfaatkan dananya sesuai dengan kebutuhan pendidikannya, sisa yang tidak terpakai dapat ditabung. “Ini dapat menjadi media pembelajaran anakanak kita untuk belajar gemar menabung. Mereka dapat mengambil dananya kapan saja melalui ATM, sisa dari dana tersebut dapat mereka dapat tabung,” tuturnya.

Target Pencairan Manfaat PIP Pencairan manfaat PIP tahun 2017 berdasarkan data pada tanggal 1 Agustus 2017 Direktorat Jenderal Pendidikan Dasar dan Menengah (Ditjen Dikdasmen), untuk satuan pendidikan SD/ SDLB/Paket A sudah mencapai 235.877 siswa, SMP/SMPLB/ Paket B 118.205 siswa, SMA/ SMALB/SMK/Paket C, dan pada satuan pendidikan SMK/Lembaga Kursus dan Pelatihan sebanyak 417.842 siswa. Melengkapi target pencairan dana manfaat PIP, Staf Khusus Mendikbud Bidang Monitoring Implementasi Kebijakan Alpha Amirrachman menjelaskan, hingga akhir Agustus 2017 pencairan pada SD/SDLB/Paket A dan SMP/SMPLB/Paket B dapat diselesaikan 20 persen, serta jenjang pendidikan SMA/ SMALB/Paket C sebesar 70 persen, dan SMK/Kursus 72 persen. “Kementerian menargetkan untuk jenjang SMA/SMALB/ Paket C dan SMK/Kursus proses aktivasi rekening dapat rampung 100 persen di bulan November. Sedangkan untuk SD/SDLB/Paket A dan SMP/ SMPLB/Paket B diharapkan rampung 100 persen pada bulan Desember,” ujarnya ketika ditemui di kantor auditorium Kantor Bupati Kabupaten Parigi Moutong, Sulawesi Tengah (16/8/2017), yang menjadi lokasi percepatan aktivasi rekening. Alpha menambahkan

Kementerian akan membuat terobosan-terobosan strategis untuk memastikan penerima PIP memanfaatkan bantuan sosial ini untuk keperluan sekolah, dan memastikan program ini berdampak positif pada upaya mempertahankan anak dari keluarga tidak mampu agar tetap sekolah dan menggiring anak-anak tidak sekolah untuk masuk ke satuan pendidikan.

sejumlah 4.444 siswa dan 10.934 siswa. Stenli yang bekerja sebagai petani di Kabupaten Parigi Mountong mengaku bersyukur putranya mendapatkan PIP, “Sangat bermanfaat untuk keperluan sekolah anak saya, saya berharap program ini terus berlanjut.” Sebelumnya percepatan juga dilakukan di Kota Bogor untuk jenjang Sekolah

Upaya Percepatan Pencairan PIP 2017

120%

97%

100%

85% 80% 60%

72% 60%

0%

35% 20%

100%

100%

95%

80%

100%

82% 55%

59%

10%

100%

83%

70%

40% 20%

lain di seluruh Indonesia juga melakukan percepatan hingga mencapai lebih dari 500.000 siswa pada dua minggu pertama. Misalnya di Kabupaten Probolinggo Jawa Timur sejumlah 1.826 siswa mengambil buku tabungan, di Kabupaten Brebes Jawa Tengah 3.293 siswa, dan di Kabupaten Bandung Jawa Barat sedang tahap pemberkasan siswa SMP ke

9 SMPN 20 yang ditemui di lokasi mengatakan bahwa ia hanya akan menggunakan sebagian uang yang diterimanya untuk keperluan sekolah. “Sisanya akan saya tabung,” ujarnya sembari tersenyum. Sementara Audrina Salsabila, siswi kelas 9 dari SMP PGRI 7 Kota Bogor, menyampaikan rasa gembiranya mendapatkan dana manfaat PIP. “Saya akan

55…

35%

20%

10%

<17 Agst

>17 Agst

SD/Paket A

Sept

SMP/Paket B

Okt

SMA/Paket C

Nov

Des

SMK/Kursus DOK. DITJEN DIKDASMEN

Percepatan Pencairan Kemendikbud menggelar percepatan aktivasi rekening di seluruh kabupaten/ kota di tanah air, salah satunya dilakukan di Kabupaten Jember, Jawa Timur (13/8/2017). Presiden didampingi Mendikbud membagikan 1.725 KIPATM dan buku Simpanan Pelajar kepada para siswa dari keluarga tidak mampu, serta siswa yatim dan/atau piatu. “KIP-ATM dibagikan kepada 500 siswa SD, 473 SMP, 300 siswa SMA, 300 siswa SMK, dan 152 warga belajar Pendidikan Kesetaraan,” jelas Mendikbud dalam sambutannya. Sebelumnya percepatan pencairan dilakukan di Kota Balikpapan dan Kota Samarinda, Kalimantan Timur (8-10/82017) untuk jenjang Sekolah Dasar. Untuk di Kota Balikapapan pada tahap pertama tercatat 3.545 penerima manfaat PIP sementara Kota Samarinda 9.594. Untuk jenjang yang sama juga dilakukan di Kabupaten Sigi dan Kabupaten Parigi Mountong, Sulawesi Tengah (15-16/82017), masing-masing

Menengah Pertama (SMP), dengan sasaran pada tahap pertama 9.048 siswa, dipusatkan di SMP Negeri 4 Kota Bogor (1-2/8/2017). Difa Adriasnyah siswa kelas

gunakan untuk membeli tas sekolah dan sepatu. Terima kasih Bapak Presiden,” ucapnya dengan riang. Pada saat yang sama untuk jenjang SMP, 75 lokasi

BRI sejumlah 4.322 siswa. Untuk jenjang SMP pada bulan Oktober akan dilaksanakan di seluruh wilayah di pulau Kalimantan dan Sulawesi dan pada bulan November

di wilayah timur Papua dan Maluku dengan menargetkan laju percepatan 50% untuk wilayah sulit. Direktur Pembinaan SMP, Ditjen Dikdasmen, Supriano menguraikan, implementasi PIP tahun 2015 untuk jenjang SMP telah memenuhi sasaran sebanyak 4.623.132 siswa, dan pada tahun 2016 mencapai sasaran 4.737.168 siswa. Untuk tahun 2017, sasaran 4.369.968 siswa akan disalurkan melalui Tabungan Simpanan Pelajar (SimPel) Bank Rakyat Indonesia (BRI). “Sampai akhir Agustus ditargetkan sebanyak 3.103.402 siswa dapat menerima KIP-ATM,” jelas Supriano saat ditemui di lokasi pencairan di Kabupaten Jember. Dana manfaat PIP hanya boleh digunakan untuk membeli keperluan sekolah, seperti buku, alat tulis, pakaian seragam sekolah atau praktik, sepatu, tas, dan keperluan sekolah lainnya. “Tidak boleh digunakan untuk membeli di luar keperluan sekolah seperti membeli pulsa, bayar cicilan sepeda motor orangtuanya, dan sebagainya. Kalau ketahuan digunakan di luar keperluan sekolah, kartunya akan kita ambil. Dana PIP ini harus dimanfaatkan sebaik-baiknya untuk mendukung keperluan sekolah,” pesan Mendikbud Muhadjir. *


4

POLITIK

KAMIS, 24 AGUSTUS 2017

Kaji Urgensi Pembangunan Gedung Baru

ANTARA/RENO ESNIR

KAMPANYE MELALUI KOMIK: Sejumlah karya komik dan ilustrasi antikorupsi digelar dalam pameran bertajuk Aksi Komik untuk KPK (AKU KPK) di Gedung KPK, Jakarta, kemarin.

Pameran karya komik dan ilustrasi yang didukung oleh Persatuan Kartunis Indonesia (Pakarti) itu bertujuan mengampanyekan antikorupsi lewat karya komik.

Bawaslu Dinilai belum Siap Komisi II DPR menilai Bawaslu belum siap melaksanakan pilkada serentak 2018 karena peraturan yang dibuat belum mengacu pada data kependudukan berbasis kartu tanda penduduk elektronik. ASTRI NOVARIA

astri@mediaindonesia.com

K

OMISI II DPR mempertanyakan draf usulan peraturan Badan Pengawas Pemilu (perbawaslu) yang belum menggunakan terminologi 100% kartu tanda penduduk elektronik (KTP-E) yang akan digunakan dalan pilkada serentak 2018 mendatang. “Jadi, tidak menerima bentuk surat keterangan kependudukan yang lain. Karena ini pilkada terakhir, perbawaslu harus mendorong progres sampai kepada

penerapan 100% KTP-E,” ujar Wakil Ketua Komisi II DPR dari F-PKB Lukman Edy di Gedung DPR, Jakarta, kemarin. UU Pilkada Pasal 200A menjelaskan bahwa akhir Desember 2018 sudah harus menggunakan data kependudukan berdasarkan KTP-E. Sehubungan dengan itu, pemilu serentak mendatang tidak lagi menggunakan surat keterangan lain selain KTP-E. “Nah, ini harus tergambar di Pilkada 2018. Paling tidak bulan Juni harus tergambar. Mekanisme pengawasan oleh Bawaslu harus sudah menggunakan mekanisme 100% KTP-E.

Yang tadi kita lihat kan masih menggunakan tahapan manual,” tandasnya. Pihaknya juga menyampaikan peringatan terhadap Kemendagri soal perekaman KTP-E. Informasi yang diperoleh, dari staf ahli Johannes Marliem, perekaman KTP-E terancam terhenti. “Yang jadi masalah akibat dari kisruhnya KTP-E, software-nya hanya bisa merekam maksimal 170 juta penduduk,” ucap Lukman. Bila software yang dibuat selama ini tutup dan tidak bisa merekam, apa antisipasinya? “Ini menyangkut jutaan pemilih yang juga tidak bisa terekam, terutama untuk anak-anak pemilih pemula yang akan berusia 17 tahun tidak bisa terekam lagi,” tandasnya. Menurutnya, hal itu harus dipastikan oleh Kemendagri karena akan berdampak pada jutaan pemilih yang akan kehilangan hak pilih dalam pemilu

dan pilkada. “Ini harus dijawab oleh Kemendagri. Antisipasi di UU Pilkada kan sebelumnya bisa dengan surat kependudukan dari Dukcapil. Namun, itu kan bagi yang sudah terekam. Persoalannya, kalau tidak bisa direkam bagaimana?”

Transisi kelembagaan Dalam draf Perbawaslu yang disampaikan ke Komisi II belum menyoal transisi kelembagaan Bawaslu. Transisi kelembagaan yang dimaksud ialah menyesuaikan dengan UU Penyelenggaraan Pemilu, yakni ada perubahan eksistensi kelembagaan Bawaslu pada tingkat provinsi dan kabupaten/kota, termasuk di dalamnya mengatur rekrutmen Bawaslu di tingkat provinsi, kabupaten/kota, hingga desa. “Kan sudah berubah kelembagaannya, termasuk perubahan kewenangan Bawaslu itu sendiri. Apakah ada roadmap dari

Bawaslu dari masa transisi itu? Menggunakan kelembagaan seperti apa dalam Pilkada 2018?” Dalam rapat dengar pendapat dengan Komisi II, kemarin, telah disepakati sejumlah perbawaslu yang akan digunakan dalam Pilkada 2018, antara lain, Perbawaslu tentang Pengawasan Pemutakhiran Data dan Penyusunan Daftar Pemilih, Perbawaslu tentang Dana Kampanye, Perbawaslu tentang Pengawasan Kampanye. Anggota Komisi II dari F-PPP Achmad Baidowi, menjelaskan pembahasan perbawaslu merupakan tindak lanjut atas UndangUndang Nomor 7 Tahun 2017 tentang Penyelenggaraan Pemilu. “Setelah resmi diundangkan, itu akan ditindaklanjuti dengan penyusunan PKPU dan perbawaslu yang akan dibahas bersama DPR dalam forum rapat dengar pendapat,” jelasnya. (P-3)

WACANA pembangunan gedung baru DPR menuai tanggapan dari berbagai pihak. Salah satunya datang dari mantan Ketua Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah Buya Syafii Maarif. Menurut Buya, pembangunan gedung baru itu perlu pertimbangan dari insinyur arsitektur untuk melihat kelayakan gedung yang sudah ada saat. Hal itu penting untuk mengetahui kebutuhan yang sesungguhnya dalam konteks penataan kompleks parlemen. Ia meminta Presiden Joko Widodo untuk berhati-hati dalam menghadapi DPR terkait usulan pembangunan gedung baru tersebut. Ia khawatir jika keinginan dewan itu tidak dituruti akan berimbas pada upaya para politikus Senayan untuk menghambat sejumlah program pemerintah dengan cara tidak menyetujui anggaran. “Buat saya, tak aneh jika DPR meminta fasilitas seperti gedung baru itu karena anggota DPR umumnya masih di bawah standar dan sangat tidak mewakili rakyat,” tegasnya, kemarin. Sementara itu, pengamat politik dari VoxPol Center Pangi Syarwi Chaniago mengatakan anggota DPR seharusnya malu meminta pembangunan gedung baru di tengah minimnya prestasi dan kinerja mereka. “Anggota DPR yang memaksakan kehendak dan ngotot ingin membangun gedung baru seharusnya malu. Permintaan itu menunjukkan matinya hati nurani wakil rakyat,” ujar Pangi di Jakarta, kemarin. Jika dibandingkan, kata dia, usia Istana Negara bahkan jauh lebih tua daripada gedung parlemen, khususnya Gedung Nusantara I yang ingin diganti dengan gedung yang baru. Namun, Presiden tidak pernah mewacanakan atau meminta gedung atau istana baru. “Namun, DPR hampir setiap tahun merengek meminta gedung baru dengan berbagai alasan.” Berdasarkan survei Global Corruption Barometer (GCB) pada Juli 2015 sampai Januari 2017, legislatif tercatat sebagai lembaga paling bersinggungan dengan praktik korupsi. Hal itu disebabkan oleh dua hal. Pertama, banyaknya kasus korupsi yang melibatkan anggota legislatif di daerah (DPRD) dan pusat (DPR). Kedua, kinerja lembaga legislatif dalam menjalankan fungsi utamanya, yakni legislasi, anggaran, dan pengawasan ataupun kinerja pemberantasan korupsi di internal tidak maksimal. Ia mencontohkan dugaan korupsi pengadaan KTP-E yang menyeret sejumlah pimpinan dan anggota DPR. Bila dicermati, imbuh Pangi, dari tiga fungsi yang ada, DPR dinilai lebih aktif menjalankan fungsi anggaran, khususnya kenaikan anggaran untuk institusi DPR sendiri. “Kita berharap DPR lebih berkonsentrasi pada fungsi legislasi agar undang-undang yang yang dihasilkan lebih berkualitas dan menjawab tantangan dan permasalahan yang ada di masyarakat.” (Nov/ Mtvn/Ant/P-3)

Komisi II Jamin Pembahasan Perppu Ormas Lancar KOMISI II DPR memastikan akan segera membahas Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-Undang (Perppu) Nomor 2 Tahun 2017 tentang Organisasi Kemasyarakatan (Ormas). Draf perppu itu sudah diterima pimpinan DPR dan sudah dirapatkan di Badan Musyawarah (Bamus) bersama perwakilan fraksifraksi. Komisi II ditunjuk untuk membahasnya. “Kami bertekad untuk bisa selesaikan dalam waktu yang cepat karena pilihannya ha-

nya menerima atau menolak, apa sih yang bikin lama? Kita sudah mengantisipasi dan alokasikan waktu. Pokoknya masa sidang ini (dibahas) tidak akan melewati satu masa sidang,” kata Ketua Komisi II Zainuddin Amali di Gedung DPR, Jakarta, kemarin. Lebih lanjut, dia meyakini pengambilan keputusan terhadap Perppu Ormas akan berjalan lancar karena pembahasannya dilakukan di komisi. Sikap dari 10 fraksi DPR sudah terlihat dari pernyataan

selama ini. “Tapi kalau tidak bisa mendapatkan satu pandangan yang utuh, masih ada fraksi yang berbeda pandangan, tentu saya tidak mau berlamalama. Langsung saja bawa ke rapat paripurna. Mau diapain pun sikapnya tetap begitu,” pungkasnya. Sementara itu, Forum Advokat Pengawal Pancasila (FAPP) menggandeng Gerakan Pemuda Ansor untuk bersama sama mengawal Perppu Ormas yang saat ini tengah

Pengambilan keputusan terhadap Perppu Ormas akan berjalan lancar karena sikap dari 10 fraksi DPR sudah terlihat selama ini.

digugat sejumlah pihak ke Mahkamah Konstitusi. “FAPP mendorong agar GP Ansor dapat merangkul ormas Islam yang masih berseberangan dengan keputusan pemerintah untuk tidak melakukan uji materi ke MK,” kata anggota FAPP, Wayan Sudirta, kemarin. Kedatangan sejumlah pengacara yang tergabung FAPP disambut Ketua Umum GP Ansor Yaqut Cholildi Gedung GP Ansor, Jakarta. FAPP ingin menjalin kerja sama dengan

GP Ansor dalam mendukung keputusan pemerintah menggulirkan Perppu Ormas. Menurut Wayan, Ansor sebagai salah satu ormas terbesar di bawah naungan Nahdlatul Ulama mempunyai peran penting untuk menjaga keutuhan NKRI dari gerakan radikal atau dari ormas yang mencoba mengganti Pancasila dengan sistim khilafah. Sebelumnya, Jaksa Agung Muda Intelijen (JAM-Intel) Kejaksaan Agung Adi Toegarisman menegaskan Perppu

Ormas tidak menyasar ormas tertentu. Akan tetapi, kalau ada yang terbukti melanggar, perppu tersebut harus ditegakkan. Lebih lanjut, dia menyatakan tidak mempersalahkan keberadaan ormas-ormas di Indonesia, selama tidak mengembangkan paham lain yang bertentangan dengan Pancasila dan bertujuan menjaga keutuhan Tanah Air. “Ormas-ormas lain tidak perlu takut,” tukasnya. (Nov/ Ant/P-3)

DPD Setujui Pimpinan Kelompoknya di MPR

MI/SUSANTO

PIMPINAN KELOMPOK DPD: Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Oesman Sapta (kedua dari kiri) didampingi dua Wakil Ketua

Nono Sampono (kiri) dan Darmayanti Lubis menyerahkan palu pimpinan kepada Ketua Kelompok DPD di MPR Intsiawati Ayus dalam rapat paripurna, di Senayan, Jakarta, kemarin. Intsiawati Ayus terpilih untuk memimpin rapat pleno membahas agenda DPD yang akan dirapatkan selama setahun ke depan.

F O R U M ra p a t p a r i p u r n a Dewan Pimpinan Daerah (DPD) menyetujui pimpinan kelompoknya di Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) tahun sidang 2017-2018. Dalam rapat paripurna DPD yang dilaksanakan di kompleks Gedung MPR/DPR/DPD, kemarin, Intsiawati Ayus dari Riau terpilih sebagai pemimpin kelompok DPD di MPR tersebut. Dalam rapat paripurna itu, pemimpin rapat, yakni Wakil Ketua DPD RI Nono Sampono, hanya membacakan namanama Kelompok DPD di MPR yang sebelumnya telah dipilih dan diputuskan oleh Panitia Musyawarah DPD, pada Selasa (22/8). Selain Intsiawati Ayus, DPD juga menyetujui nama-nama seperti Bambang Sadono (Jawa Tengah) menjadi wakil ketua, Muhammad Asri Anas (Sulawesi Barat) sebagai sekretaris kelompok, serta Adrianus

Garu (Nusa Tenggara Timur), Ahmad Nawardi (Jawa Timur), Bahar Buasan (Bangka Belitung), dan Antung Fatmawati (Kalimantan Selatan). Wakil sekretaris kelompok dijabat oleh Daryati Uteng (Jambi) dan Abdurrahman Abubakar. Setelah membacakan namanama tersebut, Nono Sampono juga meminta persetujuan forum rapat paripurna. Nono kemudian memanggil pimpinan kelompok DPD di MPR yang baru disetujui untuk maju, kemudian ia menyerahkan palu dan mempersilakan ketua kelompok DPD di MPR, Intsiawati Ayus, memimpin rapat pleno. Secara garis besar, tugas ke l o m p o k i n i i a l a h a k a n mengoordinasi kepentingan segenap anggota MPR yang berasal dari DPD. Selain itu, ada empat tugas pokok yang mereka emban, salah satunya memantau implementasi peran parlemen dan lembaga-

lembaga negara dalam sistem ketatanegaraan Indonesia. Selain itu, mereka juga wajib menyelenggarakan forumforum ilmiah dalam rangka pengkajian atas penerapan sistem parlemen dan sistem ketatanegaraan, serta menyiapkan rekomendasi DPD dalam rangka penguatan parlemen dan sistem ketatanegaraan Indonesia. Selain memilih perwakilan di MPR, DPD juga melantik anggotanya asal Provinsi Bali, Gede Pasek Suardika, menjadi Ketua Panitia Perancang Undang-Undang (PPUU) bersama pimpinan alat kelengkapan DPD lainnya. Gede Pasek Suardika menggantikan Afnan Hadi Kusumo dari Provinsi DI Yogyakarta. Kemudian, anggota DPD dari Provinsi Papua Barat Mervin Sadipun Komber menjadi Ketua Badan Kehormatan menggantikan AM Fatwa (DKI Jakarta). (Ant/P-5)


POLITIK & KEAMANAN

Kemendagri Gagas Panduan Kota Pintar DIREKTUR Jenderal Otonomi Daerah Kementerian Dalam Negeri Sumarsono mengatakan Kementerian Dalam Negeri menggagas panduan regulasi nasional dalam rangka pengembangan kota pintar (smart city) secara komprehensif. “Selama ini daerah sering mengalami keraguan dan ketidakpastian mengenai program smart city karena ketiadaan regulasi di level nasional. Untuk itu kita perlu memiliki regulasi dan panduan yang jelas terkait isu ini,� katanya saat dialog publik Smart City: Menembus Batas Komunikasi, Membangun Indonesia�. Soni, panggilan Sumarsono, mengatakan semangat utama panduan regulasi tersebut untuk mendorong pengembangan kota pintar secara efektif dan efisien dan di saat yang bersamaan tetap membuka ruang seluas-luasnya untuk inovasi. Rencananya panduan kota pintar tersebut akan dibuat dalam bentuk peraturan presiden. Direktur Jenderal Aplikasi dan Informatika Kementerian Komunikasi dan Informatika Semuel A Pangerapan menambahkan regulasi panduan untuk smart city diperlukan sehingga setiap kota tidak lagi mengembangkan sendiri-sendiri, tetapi dapat lebih terintegrasi. “Kan ini banyak sekali gerakan smart city. Nah, ini mau ada perngaturannya supaya terkendalilah, jadi bukan sendirisendiri,� ucapnya. Rencananya panduan tersebut akan diterbitkan dalam bentuk peraturan presiden bersamaan di dalamnya juga terdapat tentang data tunggal dan e-goverment. Saat ini Kementerian Dalam Negeri bersama dengan UGM telah memiliki proyek percontohan 10 kota cerdas Indonesia. Kemendagri juga mendukung Kementerian Komunikasi dan Informatika untuk mencetak 100 kabupaten/kota cerdas hingga 2019 sebagai fondasi membentuk negara cerdas. Kemendagri berharap pengembangan kota pintar di berbagai daerah dapat meningkatkan pelayanan masyarakat, bukan sekadar proyek yang memboroskan anggaran. (Nur/Ant/P-2)

KAMIS, 24 AGUSTUS 2017

5

Kemenhan akan Bangun Industri Pertahanan Industri pertahanan perlu digenjot sebab produk industri pertahanan yang dihasilkan BUMN dan BUMS belum bisa memenuhi kebutuhan alutsista dari semua matra TNI. CHRISTIAN DIOR S

dior@mediaindonesia.com

K

EMENTERIAN Pertahanan (Kemenhan) bakal menyiapkan 10 ribu hektare lahan guna membangun kompleks industri pertahanan. Lahan itu disiapkan untuk memindahkan PT Pindad, PT PAL, dan PT Dirgantara Indonesia (DI) ke dalam satu area. “Masih rahasia (lokasinya). Nanti setelah ini, saya ke Lampung. Secepatnyalah kalau lahan sudah dapat. Sekarang ini kan Pindad cuma kira-kira 26-40 hektare. Nanti kita kasih kira-kira 3.000 hektare,� ujar Menteri Pertahanan Ryamizard Ryacudu seusai membuka Peluncuran dan Bedah Buku Kebijakan KKIP di Aula Bhinneka Tunggal Ika, Kemenhan, Jakarta, kemarin. Ryamizard mengatakan perkembangan industri pertahanan perlu digenjot. Pasalnya, produk-produk industri pertahanan yang dihasilkan BUMN dan BUMS belum bisa memenuhi kebutuhan alat utama sistem pertahanan (alutsista) dari semua matra TNI. “Ya, belum tahu (besaran anggarannya). Kita siapkan dululah karena masih bisa. Kalau 5 tahun lagi, enggak akan bisa cari tempat lagi. Tanah dulu.’’ Dalam membangun industri pertahanan, Ryamizard mengatakan pemerintah juga bakal menggandeng perguruan tingggi. Pemerintah bersama BUMN industri pertahanan dan perguruan tinggi bakal bekerja sama untuk melakukan penelitian, pengembangan, dan perekayasaan alutsista. “Hal itu dikenal dengan konsep triple helix. Sementara itu, pemerintah melalui kebijakannya mendukung kegiatan-kegiatan tersebut,� imbuhya.

MI/PANCA SYURKANI

PELUNCURAN BUKU KKIP: Menteri Pertahanan Ryamizard Ryacudu (kiri) menyerahkan buku Komite Kebijakan Industri Pertahanan (KKIP) kepada Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo saat peluncuran di Kantor Kemenhan, Jakarta, kemarin. Peluncuran sekaligus bedah buku ini merupakan salah satu bentuk implementasi fungsi KKIP dalam merumuskan kebijakan mengenai pengembangan dan pemanfaatan fungsi industri pertahanan. Dalam Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (RAPBN) 2018, anggaran Kemenhan turun dari sebesar Rp114 triliun pada 2017 menjadi Rp105,7 triliun pada 2018. Namun demikian, Ketua Pelaksana Komite Kebijakan Industri Pertahanan (KKIP) Sumardjono mengatakan pengembangan industri pertahanan tidak akan terkendala pemotongan anggaran. Kemenhan bahkan berencana meningkatkan alokasi anggaran untuk pengembangan industri pertahanan. “Anggarannya sekarang 40%. Dinaikkan dari tadinya 20%. Supaya industri dalam negeri bisa dimaksi-

malkan,� ujar Sumardjono. Sesuai Buku Kebijakan KKIP, Staf Ahli KKIP Said Didu mengatakan Indonesia menargetkan porsi pengadaan alutsista dari industri pertahanan dalam negeri mencapai 80% pada periode 2040-2045. Pada periode 2015-2019, porsi pengadaan dari dalam negeri baru mencapai 53%. “Volume ekspor juga akan kita tingkatkan. Periode 2015-2019, persentase produksi yang diekspor baru 15%. Targetnya kenaikan hasil produksi yang diekspor sebesar 5% setiap lima tahun. Pada periode 2040-2045, kita targetkan mencapai 40%,� ungkapnya.

Perlu Panglima TNI Gatot Nurmantyo mengatakan industri strategis nasional diperlukan dalam pertahanan negara dan menjaga wilayah NKRI. Ia menyebut pengembangan industri strategis dilakukan secara bertahap, tidak bisa langsung ke alih teknologi, dan sebagainya. Namun demikian, kemajuan-kemajuan industri strategis juga berkembang pesat. “Contohnya, kita sudah mulai membuat kapal selam dan pesawat tempur, termasuk radar dan tank model rantai,� katanya. (Ant/P-2)

DOK KEMENKO POLHUKAM

DIALOG BILATERAL RI-TIONGKOK: Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan

Keamanan (Polhukam) Wiranto (kiri) bersalaman dengan anggota Dewan Negara Tiongkok Yang Jiechi dalam pertemuan ke-6 Forum Dialog Bilateral RI-Tiongkok di bidang politik, hukum, dan keamanan, di Beijing, Senin (21/8).

RI-Tiongkok Mantapkan Kerja Sama Cegah Terorisme MENTERI Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Wiranto bersama anggota Dewan Negara Republik Rakyat Tiongkok (RRT) mengadakan pertemuan ke-6 dalam Forum Dialog Bilateral RI-RRT di Beijing, Tiongkok. Pertemuan yang berlangsung, Senin (21/8) itu, membahas sejumlah isu krusial bidang politik, hukum, dan keamanan. Pertemuan dalam forum dialog, yang diketuai bersama oleh Menko Polhukam Wiranto dan anggota Dewan Negara Tiongkok Yang Jiechi, berlangsung penuh keakraban. Kedua pihak mengapresiasi hubungan bilateral yang baik antara RI dan Tiongkok sejak penandatanganan kemitraan strategis komprehensif pada 2013. Wiranto dan Jiechi samasama menegaskan akan terus

bekerja sama dan memajukan persahabatan kedua negara berdasarkan prinsip kesetaraan, saling menghormati, dan saling menguntungkan. “Dalam pertemuan ini, kami mengadakan pertukaran pandangan secara mendalam dan mengidentifikasi usaha-usaha kolaborasi untuk menangani isu-isu yang menjadi kepentingan bersama, antara lain terkait penegakan hukum, antiterorisme, pengendalian narkoba, keamanan siber, dan kerja sama pertahanan,� jelas Wiranto. Sebagai mitra penting dalam memelihara perdamaian, kestabilan, dan kemakmuran kawasan, ujar Wiranto, kedua delegasi juga membicarakan berbagai isu internasional dan kawasan yang menjadi kepentingan bersama. Selain itu, kedua pihak

juga berkomitmen untuk memperkuat kerja sama dalam memerangi penyelundupan obat-obatan terlarang, radikalisme, dan terorisme melalui kerja sama intelijen. “ K a m i m e ny a m p a i k a n apresiasi terhadap kemajuan kerja sama dalam berbagai bidang sejak pertemuan ke-5 Forum Dialog Bilateral RI-RRT bidang politik, hukum, dan keamanan di Beijing pada 26 dan 27 April lalu.� Disepakati pula soal upaya membangun hubungan bilateral dari perspektif strategis jangka panjang, memperkuat keselarasan antara visi poros maritim dunia yang digagas Indonesia dan jalur sutra maritim abad ke-21 yang diprakarsai Tiongkok. “Intinya, hubungan baik kedua negara akan terus ditingkatkan,� cetus Wiranto. (RO/P-3)

UPACARA apel Kebangsaan Purna Paskibraka 2017 berlangsung di Pusat Pemberdayaan Pemuda dan Olahraga Nasional (PPPON), Jakarta. Acara tersebut merupakan puncak berkumpulnya para anggota Paskibraka setelah menjalankan tugas peringatan HUT Kemerdekaan RI, baik di tingkat nasional maupun daerah. Hadir dalam apel kebangsaan dengan Inspektur Upacara Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi tersebut, antara lain Presiden ke-5 RI, Megawati Soekarnoputri. Prosesi apel kebangsaan diawali defile anggota Paskibraka dari seluruh Indonesia, yang dimulai dari marching band Politeknik Ilmu Pemasyarakatan Kementerian Hukum dan HAM, disusul Paskibraka dari Provinsi Gorontalo, dilanjutkan peserta dari provinsi dan kabupaten/kota secara bergiliran, dan ditutup Paskibra dari Papua Barat. Menpora menilai, acara tersebut sangat spektakuler karena baru kali pertama dalam sejarah, Purna Paskibraka dan Paskibraka berkumpul dari seluruh provinsi dan kabupaten/ kota untuk menguatkan rasa kebangsaan dan mengikrarkan antiradikalisme, antinarkoba, dan antiterorisme. “Hal itu bertanda bahwa Paskibraka betul-betul menjadi generasi revolusi mental yang siap menjadi contoh dan panutan bagi pelajar dan masyarakat pada umumnya. Lebih dari itu, bendera Merah Putih selamanya harus terus di kawal dan dijunjung tinggi agar jangan sampai ada pihak mana pun mengganggu. Karena itu, apel kebangsaan ini sangat penting bagi kita semua,� katanya. Menurut dia, Paskibraka adalah miniatur persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia dengan anggota yang mewakili provinsi dan kabupa-

FOTO-FOTO: DOK KEMENPORA

Presiden RI ke-5 Megawati Soekarno Putri turut hadir dalam Apel Kebangsaan sebagai salah satu anggota Purna Paskibraka Indonesia (PPI).

Imam Nahrawi mewakili Kemenpora secara simbolis menyerahkan Paskibraka ke PPI. Prosesi serah terima ini menandakan bahwa anggota Paskibraka ini resmi menjadi Purna Paskibraka Indonesia. ten/kota di seluruh Nusantara. “Paskibraka merupakan model kaderisasi revolusi mental pemuda yang 100% adalah Indonesia, 100% Pancasila, 100% Bhinneka Tunggal Ika, 100% berintegritas, 100% antinarkoba, 100% antiradikalisme, dan 100% antiterorisme.� Ia mengemukakan Paskibraka bukanlah sekadar pasukan pembawa kain merah dan putih, melainkan lebih dari itu. Anggota Paskibraka adalah penjaga martabat dan kehormatan bangsa Indonesia. “Anggota Paskibra adalah orang-orang pilihan yang diberi mandat untuk menjaga pusaka-pusaka dan bendera Merah Putih,� tegasnya.

Prosesi pengibaran Menpora pun bercerita saat Bung Karno membacakan teks Proklamasi yang terjadi pada

17 Agustus 1945, sekitar pukul 10.00 WIB. “Sebelum teks Proklamasi dibacakan, terlebih dahulu digelar prosesi pengibaran bendera pusaka Sang Saka Merah Putih. Bendera ini dijahit sendiri oleh tangan istri Bung Karno, Ibu Fatmawati dengan sepenuh hati dan cinta. Pada saat itu, Bung Karno meminta yang mengibarkan Sang Saka Merah Putih ialah para pemuda-pemudi perwakilan dari penjuru Indonesia karena Bung Karno tahu hanya kepada para pemudalah Merah Putih dapat dititipkan untuk selamalamanya,� katanya. Ia mengutarakan pemuda adalah ‘tunas bangsa’ yang akan terus bersemi mengiringi

perjalanan sebuah bangsa. “Arahan Bung Karno disampaikan kepada ajudannya Mayor Husein Mutahar. Mutahar kemudian memercayakan Abdul Latif memimpin pengibaran Sang Saka Merah Putih bersama perwakilan pemuda-pemudi dari seluruh Indonesia. Saat agresi militer ke-2 1948, Husein Mutahar diperintahkan secara khusus untuk menjaga bendera pusaka agar tidak jatuh ke tangan Belanda dan sekutunya. Mutahar menjaga Sang Saka dengan mempertaruhkan nyawa,� ujarnya. Berkaitan dengan hal tersebut, Menpora menyampaikan bahwa lambang negara merupakan harga diri dan identitas bangsa. “Karena itu, para anggota Paskibraka akan menjadi Mutahar berikutnya yang di dalam dada para anggota Paskibraka terpatri ‘Merah Putih’ yang sampai kapan pun tidak akan pernah rela Sang Saka Merah Putih dilecehkan termasuk di balik warnanya oleh siapa pun,� tutupnya. Di akhir acara dilakukan penyematan pin kepada anggota Paskibraka yang mulai saat itu menjadi Purna Paskibraka 2017. Penyematan tersebut dilakukan Menpora kepada perwakilan, yaitu Lurah Paskibraka Nasional 2017, Rahmad Hersa dari Kalimantan Barat dan Dienaar Rarasati Widyaningrum dari Jawa Tengah. Turut hadir pada acara tersebut Plt Deputi Bidang Pengembangan Pemuda Jonni Mardizal, Kepala RSON Basuki Supartono, Asdep Kepemimpinan dan Kepeloporan Pemuda Ibnu Hasan, Karo Humas dan Hukum Amar Ahmad, Wakil Wali Kota Palu Sigit Purnomo, dan Ketua Umum Purna Paskibraka Indonesia Gusta Feriza. (S1-25)


6

HUKUM

KAMIS, 24 AGUSTUS 2017

Densus Antikorupsi tidak akan Ganggu Kinerja KPK ANGGOTA Komisi III DPR, Arsul Sani, bersikukuh bahwa pembentukan Detasemen Khusus (Densus) Antikorupsi tidak akan mengganggu kinerja Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Justru lembaga antirasywah itu bakal bekerja lebih ringan karena densus akan menjalankan fungsi pencegahan. Penjelasan itu disampaikan Arsul Sani seusai berkunjung ke Kantor Polda Nusa Tenggara Barat bersama tim dari Komisi III DPR, kemarin. Dalam kesempatan itu, Arsul juga mengandaikan peran densus ini dengan penerapan dana desa. “Dengan terbentuknya (densus antikorupsi) ini, diharapkan tidak hanya melakukan penindakan, tetapi juga lebih kepada pencegahan. Seperti sekarang, setiap desa terima dana desa. Kalau orientasi kita hanya penindakan, semua aparat desa bisa kena pidana,” kata politikus asal Partai Persatuan Pembangunan itu. Ia menambahkan Densus Antikorupsi yang akan dibentuk di tubuh Kepolisian Republik Indonesia itu tidak akan bekerja sendiri. Akan terdapat sinergitas dengan

PUSPEN KEJAKSAAN AGUNG

PENDAMPINGAN DANA DESA: Jaksa Agung M Prasetyo didampingi Ketua Satgas Dana Desa Bibit Samad Rianto (kiri) Sekjen Kementerian Desa dan Pembangunan

Daerah Tertinggal dan Transmigrasi Anwar Sanusi (kedua dari kanan), dan Jaksa Agung Muda Intelijen Adi Toegarisman (kanan) berbicara kepada pers seusai rapat membahas pendampingan program dana desa, di Jakarta, kemarin.

Setop Penyelewengan Program Dana Desa Jajaran Korps Adhyaksa akan menggelar penyuluhan secara serentak kepada para kepala desa di penjuru Tanah Air, hari ini. GOLDA EKSA

golda@mediaindonesia.com

K

EJAKSAAN Agung dan Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (Kemendes PDTT) sepakat melakukan pendampingan terkait dengan program dana desa agar manfaatnya dapat dirasakan oleh masyarakat. Hal itu disampaikan Jaksa Agung HM Prasetyo seusai melakukan pertemuan dengan Sekretaris Jenderal Kemendes PDTT Anwar Sanusi dan Ketua Satgas Dana Desa Bibit Samad Rianto di Gedung Kejaksaan Agung, Jakarta, kemarin. “Tentunya program dana

desa ini sangat penting terutama untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa dan memeratakan pembangunan. Dengan keberhasilan program ini, secara akumulatif nantinya akan membuat kesejahteraan masyarakat dan bangsa lebih cepat terwujud,” ujar Prasetyo. Jajaran Korps Adhyaksa rencananya akan menggelar penyuluhan secara serentak kepada para kepala desa di penjuru Tanah Air hari ini. Kegiatan itu dilakukan di kantor kejaksaan negeri bersama bupati dan wali kota setempat. Prasetyo menuturkan pihaknya bakal memberikan pemahaman kepada seluruh kades mengenai hal-hal apa saja yang perlu dilakukan,

“Peran masyarakat akan kita galakkan. LSM dan masyarakat pada umumnya akan ikut mengawasi.” Bibit Samad Rianto Ketua Satgas Dana Desa

tidak dilakukan, dan hal lain yang wajib dihindari agar dana desa yang dikucurkan pemerintah tepat sasaran dan mampu dikelola dengan baik. “Serta bisa dipergunakan sesuai kebutuhan-kebutuhan riil masyarakat desa, antara lain menyangkut infrastruktur dan pengelolaan akses kepada kebutuhan dasar masyarakat, yaitu masalah kelistrikan, air

bersih, juga pendidikan anak usia dini (PAUD),” katanya. Prasetyo mengingatkan jangan coba-coba melakukan penyimpangan terhadap dana desa. Ada beberapa hal yang menyebabkan penyimpangan, yakni minimnya pemahaman mengenai bagaimana pertanggungjawaban, persoalan manajemen, transparansi, dan ketiadaan pelibatan masyarakat. Kejaksaan pun mengusulkan agar penyaluran dana desa bisa dilakukan melalui Himbara (Himpunan Bank-Bank Milik Negara), seperti BRI dan BNI, termasuk memberdayakan peran camat yang sejalan dengan PP 43/2014 tentang Peraturan Pelaksanaan UU 6/2014 tentang Desa. “Kalau selama ini dana desa disalurkan melalui rekening kas umum negara dari Kementerian Keuangan ke rekening kas umum daerah di kabupaten/kota, baru diteruskan ke

rekening kas desa, kita sarankan bagaimana jika rekening kas umum negara melalui Himbara,” imbuhnya.

Libatkan LSM Bibit Samad Rianto membeberkan Satgas Dana Desa memiliki dua tugas utama. Pertama, melihat permasalahan dari sisi regulasi, teknis, manajemen, dan penyalahgunaan. Jika akar persoalan sudah ditemukan, satgas akan melakukan pembenahan secara keseluruhan dan mendasar. “Kedua, kita akan menangani yang (persoalan) muncul-muncul ke permukaan. Satgas akan care dan melibatkan petugasnya ke daerah. Peran masyarakat akan kita galakkan secara bersama-sama, termasuk LSM yang ikut mengawasi dan masyarakat pada umumnya,” pungkas dia. Sekjen Kemendes PDTT Anwar Sanusi menambahkan pertemuan itu bakal ditindaklanjuti dengan nota kesepahaman atau bentuk lain yang intinya perlu dikedepankan koordinasi. “Program nasional harus kita kawal bersama agar tujuan dana desa, dalam rangka peningkatan kesejahteraan masyarakat desa, bisa kita jamin dan bisa kita tingkatkan efektivitasnya.” (P-4)

aparat penegak hukum lainnya, baik di lingkup kejaksaan maupun inspektorat yang ada di pemerintahan. “Fungsi pencegahan memang harus dilakukan secara bersama-sama, seperti yang sebelumnya sudah disampaikan dari pihak akademisi, fungsi pencegahan harus melibatkan banyak pihak,” tandasnya. Hingga saat ini, pembentukan Densus Antikorupsi masih sebatas wacana yang menuai pro-kontra. KPK pun merasa hal tersebut tidak masalah selama dibentuk untuk membersihkan internal Polri, bukan untuk mencampuri wewenang KPK. Apalagi, lembaga antirasywah yang dibentuk tahun 2003 itu eksistensinya sudah berlandaskan Undang-Undang 30 Tahun 2002 tentang Komisi Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi. KPK hanya berwenang menangani kasus korupsi dengan indikasi kerugian keuangan negara di atas Rp1 miliar kemudian korupsi itu dilakukan penyelenggara negara dan penegak hukum atau menarik perhatian publik. (Ant/P-5)

Pengadilan g Bersih Butuh Peran Masyarakat K E T UA Ko m i s i Y u d i s i a l (KY) Aidul Fitriciada Azhari mengajak masyarakat Indonesia untuk bekerja sama sebagai bentuk dukungan terhadap peradilan yang bersih. Hal tersebut diungkapkannya dalam rangka ulang tahun ke-12 KY, kemarin. “Saya mengajak seluruh masyarakat, terutama seluruh warga Komisi Yudisial, untuk bekerja bersama untuk peradilan yang bersih,” kata Aidul di Gedung KY, Jakarta, kemarin. Aidul juga meminta jajarannya untuk selalu menunjukkan kebersamaan dan kekompakan dalam melaksanakan tugas-tugas kelembagaan. “Karena KY secara kelembagaan tidak akan mampu bekerja secara efisien, efektif, dan akuntabel tanpa kerja sama dan kekompakan dari seluruh unsur yang berada di dalamnya,” imbuhnya. Pria yang juga merupakan Guru Besar Universitas Muhammadiyah Surakarta itu menandaskan supaya jajarannya lebih percaya diri dan independen dalam melaksanakan tugasnya sehingga tidak terpengaruh

oleh berbagai intervensi dari luar. KY pun wajib menjadi salah satu bagian penting dan strategis dalam membangun negara yang efektif sehingga mampu hadir melayani kepentingan rakyat dalam memenuhi kebutuhan peradilan yang bersih, independen, dan bertanggung jawab. Sementara untuk meningkatkan kualitas hakim-hakim KY, Aidul menambahkan pihaknya juga terus melakukan perbaikan diri. Salah satu langkah yang dilakukan ialah melakukan pelatihan agar para hakim tidak melanggar etika KY. “Dalam aspek pencegahan, KY sudah melakukan peningkatan kapasitas hakim dalam bentuk lokakarya dan pelatihan. Selain itu, KY sudah melaksanakan program edukasi yudisial dalam bentuk pendidikan klinik etik,” tambahnya. Program edukasi yudisial ini dilakukan oleh KY dengan menggandeng 12 perguruan tinggi yang tersebar di Indonesia. Sementara dalam bidang advokasi hakim, KY telah menangani 8 kasus di berbagai kota. (Ant/P-5)

Yasonna Minta Proses Hukum Transparan MENTERI Hukum dan HAM Yasonna H Laoly mengakui proses peradilan di Indonesia masih belum sempurna. Ia meminta agar dilakukan perbaikan agar kasus Yusman Telaumbanua tidak terulang. “Ya, di mana-mana (proses peradilan) juga tidak ada yang sempurna, bukan hanya pernah terjadi di Indonesia. Di Amerika juga pernah, sudah mau suntik mati, dibatalkan, ada bukti baru, pernah kejadian. Tapi ya itu, proses hukum juga harus transparan, peradilan juga harus mau membuka dengan bukti-bukti baru,” kata Yasonna saat ditemui di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, kemarin. Sebelumnya diberitakan, Kontras meyakini bahwa masih banyak terpidana mati akibat rekayasa kasus atau proses peradilan yang tidak adil. Kontras pun mencontohkan kasus Yusman Telaumbanua. Pada 2013, Pengadilan Ne-

geri Gunungsitoli Nias menjatuhi Yusman dan kakak iparnya, Rasula Hia, vonis hukuman mati terkait dengan kasus pembunuhan berencana terhadap tiga orang. Yusman saat itu dipaksa menandatangani BAP tanpa mengetahui isinya, disiksa penyidik, tidak mendapat penerjemah bahasa Nias, hingga tidak mendapatkan pengacara yang layak. Namun, Yusman kemudian bebas setelah MA mengeluarkan putusan yang membatalkan vonis mati PN Gunungsitoli. Wakil Koordinator bidang Advokasi Kontras Putri Kanesia mengatakan fakta-fakta mengenai peradilan sesat terhadap Yusman tercium ketika tim Kontras bertemu Yusman di Lembaga Pemasyarakatan Nusakambangan, Cilacap, Jawa Tengah, pada 2014. “Penyalahgunaan wewenang bukan hanya dari PN, melainkan juga penyidikan,

Kontras mengatakan fakta-fakta mengenai peradilan sesat terhadap Yusman Telaumbanua tercium pada 2014 silam. di sana ada proses interogasi yang dilakukan dengan banyak penyiksaan atau pemaksaan,” terangnya di Jakarta, Selasa (22/8). Yasonna meminta peradilan di Indonesia melakukan evaluasi internal, begitu pula dengan kepolisian. “Jangan lagi kejadian. Peradilan juga harus memperbaiki diri. Penyidikan, Polri juga memperbaiki diri. Kalau sudah ancaman hu-

kuman mati harus betul-betul ada jaminan pendampingan hukum,” katanya. Ia mengatakan proses hukum di Indonesia membuka peluang mengajukan upaya hukum ke tingkat yang lebih tinggi. “(Ada) kasasi, kemudian peninjauan kembali. Ada kemungkinan grasi. Jadi hukum memberi peluang-peluang seperti itu,” terangnya. Wakil Ketua MA Bidang Yudisial Syarifuddin mengatakan Mahkamah Agung dalam memutus suatu perkara yang masuk sudah mempelajarinya secara maksimal. Semua berkas perkara, baik kasasi ataupun peninjauan kembali, dipelajari dengan baik. “Semua kasus sebelum diputus Mahkamah Agung biasanya kita pelajari mulai dari awal. Apalagi hukuman mati. Karena orang kalau sudah mati tidak bisa hidup lagi, tentu kita hati-hati betul itu,” tegasnya. (Nur/P-4)

ANTARA/RENO ESNIR

PERKARA SUAP APBD-P KOTA MALANG: Sekretaris Daerah Kota Malang Cipto Wiyono

menuruni tangga seusai menjalani pemeriksaan di Gedung KPK, Jakarta, kemarin. Cipto diperiksa sebagai saksi dalam kasus dugaan suap pembahasan APBD-P Kota Malang dengan tersangksa Ketua DPRD Kota Malang Moch Arief Wicaksono.


HUKUM

7

KAMIS, 24 AGUSTUS 2017

LP Terindikasi Teledor Dievaluasi

ANTARA/RENO ESNIR

PEMERIKSAAN PERDANA TARMIZI: Panitera pengganti PN Jakarta Selatan Tarmizi (kanan) mengenakan rompi tahanan KPK seusai diperiksa perdana di Gedung KPK, Jakarta, kemarin. Tarmizi diperiksa sebagai tersangka terkait kasus dugaan suap panitera pengganti PN Jakarta Selatan untuk memengaruhi putusan gugatan perkara perdata di PN Jaksel.

OTT Panitera Jangan Terulang Lagi Terjeratnya sejumlah panitera oleh komisi antirasywah harus menjadi bahan evaluasi bagi Mahkamah Agung selaku institusi tertinggi badan peradilan di Indonesia. NUR AIVANNI

aivanni@mediaindonesia.com

K

ETUA Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Agus Rahardjo mengatakan pihaknya akan memberikan rekomendasi kepada Mahkamah Agung (MA) dalam rangka memperbaiki sistem manajemen peradilan menyusul berulangnya kasus suap terhadap panitera pengganti. “Itu akan kita rekomendasikan (ke MA) supaya sistem peradilan kita, juga manajemennya, lebih baik, akuntabel, supaya tidak banyak lubangnya. Harapannya kita begitu,” kata Agus di Gedung Komisi Yudisial, Jakarta, kemarin. Namun, Agus tidak menjelaskan

secara rinci apa saja rekomendasi yang akan disampaikan ke MA. Ia berharap terjeratnya panitera oleh komisi antirasywah menjadi bahan evaluasi bagi MA selaku institusi tertinggi badan peradilan di Indonesia. “Mudah-mudahan (masukan dari KPK) ini menjadi bahan untuk perbaikan sistem manajemen peradilan, teman-teman MA mungkin nanti memperkenalkan, bagaimana evaluasi panitera, bagaimana mengawasi hakim,” terangnya. Pada Senin (21/8) lalu, KPK melakukan operasi tangkap tangan di PN Jaksel. KPK menetapkan tiga tersangka, yakni Panitera Pengganti PN Jaksel Tarmizi, kuasa hukum PT Aquamarine Akhmad Zaini, dan Direktur Utama PT Aquamarine

Divindo Inspection Yunus Nafik. Mereka merupakan tersangka kasus suap terkait dengan perkara perdata di PN Jaksel. Panitera PN Jakut Rohadi dan Panitera PN Jakpus Edy Nasution adalah beberapa panitera yang pernah terjerat kasus korupsi. Wakil Ketua MA Bidang Yudisial Syarifuddin mengatakan kasus OTT di PN Jakarta Selatan sedang didalami Badan Pengawas MA. Semua pihak termasuk hakim, kata dia, juga akan didalami apakah ada keterlibatan dalam kasus tersebut atau tidak. “Semuanya kita dalami, tapi kita serahkan juga ke KPK siapa yang terlibat. Kita tidak akan menghalang-halangi. Kita bersihkan pengadilan ini,” kata dia.

Syarifuddin mengatakan MA sudah memperketat pengawasan agar tidak ada celah permainan perkara bagi aparatur pengadilan. Namun, ia mengakui tetap saja ada panitera yang nakal. “Ini susahnya, panitera pengganti sudah puluhan tahun ikut sidang, jadi pengetahuannya sudah bagus. Kadang-kadang putus perkara itu, dia sudah tahu mau menang ke mana. Jadinya spekulasi ini, ya kita bina jangan seperti itu. Akan tetapi, nyatanya ada juga seperti ini,” tandasnya.

Ditahan KPK memeriksa Tarmizi dalam kasus suap perkara perdata antara PT Eeastern Jason Fabrication Service (EJFS) dan PT Aquamarine

Divindo Inspection (ADI). KPK juga menahan Tarmizi bersama dua tersangka lainnya terkait dengan kasus itu untuk 20 hari pertama. “Yang bersangkutan diperiksa sebagai tersangka kasus dugaan tindak pidana korupsi suap terkait dengan perkara perdata PT EJFS selaku penggugat dengan PT ADI selaku tergugat yang ditangani PN Jaksel,” kata juru bicara KPK Febri Diansyah di Jakarta, kemarin. Tarmizi ditahan di Rumah Tahanan Kelas I Jakarta Timur Cabang KPK Pomdam Jaya Guntur, sedangkan dua tersangka lainnya, Akhmad Zaini (AKZ) selaku kuasa hukum PT ADI ditahan di Polres Jakarta Timur dan Yunus Nafik (YN) selaku Direktur Utama PT ADI ditahan di Polres Jakarta Pusat. (Dro/P-5)

3 BUMN Tunduk kepada PT Duta Graha Indah PEMENANGAN PT Duta Graha Indah (DGI) dalam proyek pembangunan rumah sakit khusus infeksi dan pariwisata Universitas Udayana di tahun anggaran 2009 dan 2010 serta proyek pembangunan wisma atlet, Palembang, Sumatra Selatan, merupakan ulah beking. Direktur Marketing Permai Group Mindo Rosalina Manulang dan mantan Bendahara Umum Partai Demokrat Muhammad Nazaruddin yang menjadi beking saat itu sudah terkenal di kancah dunia konstruksi sehingga melenggangkan PT DGI untuk memenangi tender kedua proyek tersebut. Mantan Manajer Pemasaran PT Wika Mulyana mengatakan Mindo dan Nazaruddin bahkan bisa

“Setelah prakualifikasi, El Idris mendatangi dan minta dukungan untuk ikut tender ini. Kami diminta jadi pendamping.” Mulyana

Mantan pegawai PT Wika meng arahkan satu badan usaha milik negara PT Wijaya Karya (Wika) untuk mengikuti proses lelang tender sebagai pendamping.

“Setelah prakualifikasi, El Idris (Manajer Pemasaran PT DGI) mendatangi dan minta dukungan untuk ikut tender ini. Kami diminta jadi pendamping,” ucap Mulyana saat bersaksi dalam sidang di Peng adilan Tipikor Jakarta, kemarin. Sidang itu mengagendakan pemeriksaan saksi untuk terdakwa mantan Dirut PT DGI Dudung Purwadi. Menurut Mul yana, PT Wika tidak akan siap ikut tender karena waktu yang sempit. Namun, mereka tetap maju karena permintaan Mindo dan Nazar. “El Idris menyatakan telah merintis proyek itu dengan mengacu pada kekuatan yang mendukung PT DGI, yaitu Rosalina Manulang dan Nazaruddin. Kami lapor pada

pimpinan dan pimpinan dukung PT DGI,” terang dia. Dalam BAP, Mulyana menyatakan penawaran dalam lelang tender hanya dilakukan sebagai bentuk formalitas. PT Wika lolos dalam prakualifikasi. Jika mundur dari lelang, itu hanya akan menjatuhkan nama baik PT Wika. Mantan Manajer Teknik Divisi Konstruksi PT Nindya Karya, Bambang Kristanto, menambahkan dirinya dipanggil General Manager Divisi Konstruksi PT Nindya Karya setelah PT Nindya Karya lolos dalam proses prakualifi kasi lelang proyek pembangunan wisma atlet di Palembang. “Kami diminta dampingi PT DGI karena di belakangnya ada orang kuat, Bapak Nazaruddin.

Kami enggak akan menang kalau sendiri. PT DGI pun meminta untuk disiapkan dokumentasi teknik proyek wisma atlet,” kata Bambang. Di persidangan terungkap pula bahwa PT Pembangunan Perumahan (PP) diarahkan untuk menjadi pendamping PT DGI dalam lelang proyek pembangunan rumah sakit khusus infeksi dan pariwisata Universitas Udayana pada 2009-2010. Dudung didakwa Pasal 2 ayat (1) atau Pasal 3 UU Nomor 20 Tahun 2001 tentang Pemberantasan Korupsi jo pasal 55 ayat (1) ke-1 KUHP. Ia diancam dengan pidana penjara maksimal 20 tahun denda paling banyak Rp1 miliar. (Ric/P-5)

DIREKTORAT Jenderal Pemasyarakatan (Ditjen PAS) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia bakal mengevaluasi lembaga pemasyarakatan (LP) yang terindikasi mengabaikan hak-hak warga binaan pemasyarakatan. Evaluasi akan fokus pada pembenahan sistem pelayanan dan pengawasan guna mencegah pengurusan hak-hak warga binaan dijadikan komoditas di LP. “Kami sudah kirimkan surat kepada kepala LP, terutama yang LPnya dijadikan sampel oleh Ombudsman. Kita akan evaluasi pelayanan dan pengawasannya seperti apa. Tidak hanya di empat LP itu, nantinya semua LP juga dievaluasi karena ini bisa terjadi di semua LP,” ujar Dirjen PAS Ma’mun, kemarin. Dari hasil kajian investigatif di empat LP, yakni LP Kelas IIA Pekanbaru, LP Kelas IIA Bekasi, LP Perempuan Kelas IIA Palembang, dan LP Kelas IIA Bogor, Ombudsman menemukan sebanyak 963 permohonan hak pengurangan masa hukuman warga binaan tidak diberikan karena malaadministrasi. Selain remisi, hak pembebasan bersyarat dan dan cuti menjelang bebas kerap diabaikan pejabat yang berwenang di LP. Menurut Ma’mun, selain kekurang-

Pengabaian hakhak warga binaan pemasyarakatan merupakan persoalan klasik yang terus berulang di LP. an pada sistem pelayanan dan jumlah petugas LP yang terbatas, keberadaan oknum juga menjadi penyebab hak-hak warga binaan pemasyarakatan kerap terabaikan. Namun, menurut dia, sulit untuk membersihkan LP dari para oknum jika hanya mengandalkan kajian Ombudsman. “Karena itu merupakan testimoni dari para warga binaan pemasyarakatan. Tidak bisa ditindaklanjuti, bukti, data, dan segala macam tidak ada. Di sisi lain, memang ada keterlambatan (pemberian hak) karena petugas LP minim. Yang harusnya lima, petugas bisa melayani sampai 50 orang. Ini karena sistem yang masih manual,” ujarnya. Direktur Eksekutif Institute for Criminal Justice Reform Supriyadi Widodo mengatakan pengabaian hak-hak warga binaan pemasyarakatan merupakan persoalan klasik yang terus berulang di LP. Hal itu disebabkan lemahnya komitmen negara dalam mereformasi sistem pemasyarakatan. “Makanya potensi gratifikasi tinggi di sektor itu karena sistemnya masih zadul dan kurang transparan. Pengawasan pun lemah dan patut diduga ada pembiaran.” Untuk solusi jangka pendek mencegah hak napi agar tidak terabaikan, pemerintah perlu menambah anggaran dan jumlah petugas sipir di LP. (Deo/P-2)

Aturan Investasi Dana Haji Diuji WACANA pemerintah menginvestasikan dana haji untuk membangun infrastuktur menimbulkan kekhawatiran di masyarakat. Kekhawatiran tersebut terutama dirasakan para calon jemaah haji yang telah menyetorkan dana kepada Badan Penyelenggara Ibadah Haji (BPIH). Muhammad Sholeh salah satunya. Ia menempuh jalur hukum dengan mengajukan permohonan uji materiil terhadap Undang-Undang Nomor 34 Tahun 2014 tentang Pengelolaan Keuangan Haji (UU Pengelolaan Keuangan Haji) ke Mahkamah Konstitusi (MK). Sidang perdana perkara dengan Nomor 51/PUU-XV/2017 tersebut digelar kemarin di Ruang Sidang Pleno MK. Dalam pokok permohonannya, Sholeh mendalilkan hak konstitusionalnya terlanggar dengan

berlakunya tiga pasal, yakni Pasal 24 huruf a, Pasal 46 ayat (2), dan Pasal 48 ayat (2) UU Pengelolaan Keuangan Haji. Pemohon mendaftar sebagai calon jemaah haji pada Kantor Kementerian Agama Sidoarjo Jawa Timur dengan menyetorkan dana sebesar Rp20 juta pada 13 Februari 2008 lalu. Akan tetapi, pemohon tidak pernah diberi penjelasan uang yang disetorkan tersebut akan diinvestasikan. Menurut pemohon, akan merugikan hak konstitusionalnya apabila uang itu dipakai untuk investasi tanpa persetujuan. “Pemohon membayar setoran awal BPIH adalah uang muka untuk biaya penyelenggaraan ibadah haji, bukan untuk investasi,” ujar Soleh di hadapan panel hakim yang dipimpin Wakil Ketua

MK Anwar Usman tersebut. Dalam menanggapi permo honan, pa nel hakim yang juga terdiri dari hakim konstitusi Wahiduddin Adams dan Aswanto memberikan saran perbaikan. Anwar menyarankan pemohon memperbaiki kedudukan hukumnya. Kemudian, ia meminta pemohon mengolah dalil yang bermula dari kasus yang dialami menjadi kerugian hak konstitusional. “Permohonan ini lebih terlihat sebagai constitutional complaint jika dibandingkan dengan pengujian undang-undang. Diubah argumentasinya,” ujar Anwar. Pemohon diberi waktu selama 14 hari kerja untuk memperbaiki permohonannya. Sidang berikutnya ialah mengagendakan perbaikan permohonan. (Gol/ Ant/P-2)

MI/ADAM DWI

UJI UU PENGELOLAAN DANA HAJI: Ketua Majelis Hakim Konstitusi Anwar Usman didampingi hakim Wahiduddin

Adams (kiri) dan Aswanto (kanan) memimpin sidang Pengujian Undang-Undang Nomor 34 Tahun 2014 tentang Pengelolaan Keuangan Haji, yakni Pasal 24 huruf a, Pasal 46 ayat (2), dan Pasal 48 ayat (1) di Gedung Mahkamah Konstitusi, Jakarta, kemarin. Sidang beragendakan pemeriksaan pendahuluan.


8

OPINI

KAMIS, 24 AGUSTUS 2017

S

TUDI tentang sejarah hukum Islam memperkenalkan sedikitnya empat jenis produk pemikiran hukum Islam, yaitu fatwa, kitab-kitab fikih, keputusankeputusan pengadilan agama, dan peraturan perundangan di negeri-negeri muslim. Semua jenis produk pemikiran hukum Islam itu, termasuk fatwa dalam perumusannya tidak bisa melepaskan diri dari pengaruh faktor sosial-budaya dan faktor sosial-politik. Setiap fatwa tidak lahir di ruang hampa. Begitu pula dengan fatwa MUI, selalu muncul sebagai respons terhadap problem sosial yang terjadi di masyarakat dan perumusan fatwa itu kemudian dipengaruhi kondisi sosiokultural dan sosiopolitik serta pandangan keagamaan para ulama yang merumuskannya. Selain itu juga pengaruh intervensi pemerintah sehingga ada kesan MUI tidak independen seperti fatwa tentang KB (1983); Miqat Haji dan Umrah (1981); Memakan Daging Kelinci (1983), Panti Pijat (1982); dan tentang Prosedur Perkawinan (1996). Hukum Islam pada dasarnya merupakan produk pemikiran hukum Islam yang merupakan hasil interaksi antara ulama sebagai pemikir dan lingkungan sosialnya. Meskipun Alquran dan hadis mempunyai aturan yang bersifat hukum, tetapi jumlahnya amat sedikit dibandingkan dengan jumlah persoalan hidup yang memerlukan ketentuan hukumnya. Untuk mengisi kekosongan itu, para ulama melakukan ijtihad, menggunakan akal mereka dan hasilnya ialah produk pemikiran hukum yang antara lain mengambil bentuk fatwa. Apakah warna atau bentuk produk pemikiran hukum akan kita biarkan seperti apa adanya sekarang ini, tergantung kepada keberanian para pemikir hukum Islam di masa sekarang. Perlu diingatkan bahwa perpindahan seseorang atau masyarakat dari suatu produk pemikiran hukum kepada produk pemikiran hukum lainnya tidaklah berarti bahwa orang itu atau masyarakat itu keluar dari hukum Islam.

Hukum Islam Indonesia Eksistensi hukum Islam di Indonesia selalu mengambil dua bentuk, hukum normatif yang diimplementasikan secara sadar oleh umat Islam, dan hukum formal yang dilegislasikan sebagai hukum positif bagi umat Islam. Yang pertama menggunakan pendekatan kultural, sedangkan yang kedua menggunakan penghampiran struktural. Hukum Islam dalam bentuk kedua itu pun proses legislasinya menggunakan dua cara. Pertama, hukum Islam dilegislasikan secara formal untuk umat Islam, seperti UU Pengadilan Agama, Kompilasi Hukum Islam, UU Penyelenggaraan Ibadah Haji, dan UU Pengelolaan Zakat. Kedua, materi-materi hukum Islam diintegrasikan ke dalam hukum nasional tanpa menyebutkan hukum Islam secara formal, seperti UU Perkawinan yang dibuat 1974. Fatwa sesungguhnya dapat digolongkan sebagai hukum normatif karena fatwa MUI meskipun tidak mengikat secara hukum, namun kenyataannya selalu

PARTISIPASI OPINI

Menelaah Fatwa dan Opini MUI menjadi pedoman berperilaku bagi umat Islam Indonesia, baik masyarakat maupun pemerintah. Bahkan, pada masa Orba fatwa MUI identik dengan suara pemerintah. Hal itu diakui MUI. Fatwa MUI merupakan hasil seleksi dari fikih yang berwatak khilafiyah (mengandung perbedaan pendapat), yang oleh Nabi dipandang sebagai rahmat. Akan tetapi, karena mengingat bahwa pada umumnya fatwa MUI dijadikan pedoman oleh pemerintah, satu hal yang harus kita sadari bersama bahwa dalam soal-soal kemasyarakatan, pemerintah diberi hak oleh hukum Islam untuk memilih suatu pendapat yang paling membawa kemaslahatan sekalipun dalilnya lemah, dan memberlakukannya kepada seluruh masyarakat, karena mazhab pemerintah adalah kemaslahatan. Apa yang telah ditetapkan pemerintah ini mengikat bagi umat Islam di wilayah pemerintahannya dan wajib mematuhinya. Pemerintah boleh memilih satu pendapat tertentu yang dijadikan pedoman dalam kehidupan berbangsa dan bernegara, dan dalam konteks inilah diperlukan fatwa. Fatwa MUI dibuat untuk melegitimasi kebijakan pemerintah, dan umat Islam yang merupakan kelompok mayoritas, diharapkan menerima dan melaksanakan fatwa itu sebagai bagian kepatuhan mereka terhadap pemerintah atau ulil amri. Menarik bahwa meskipun MUI mengakui adanya perbedaan pendapat di kalangan umat, namun umat hanya boleh mempraktikkan satu pandangan keagamaan saja. Dengan demikian MUI telah melakukan upaya penyeragaman pendapat dalam agama, walau dimaksudkan untuk alasan kemaslahatan. Tentu saja kebijakan MUI itu memunculkan pertanyaan kritis, apakah pandangan keagamaan yang dipilih pemerintah kemudian dilegitimasi MUI mewakili atau mencerminkan aspirasi masyarakat luas dan dibuat semata-mata untuk kepentingan publik? Ataukah hanya dibuat untuk membela kepentingan segelintir elite yang berkuasa? Pertanyaan seperti itu wajar mengingat dalam perumusan suatu fatwa, MUI hampir tidak pernah melibatkan partisipasi umat Islam secara luas. Apalagi dalam perumusan fatwa menyangkut perempuan. MUI sama sekali tidak mendengarkan pengalaman, aspirasi, dan kebutuhan kaum perempuan sehingga tidak heran jika hasilnya sangat jauh dari menguntungkan kaum perempuan, seperti fatwa tentang iddah wafat.

Organisasi MUI MUI merupakan wadah musyawarah para ulama, umara (pemerintah), dan cendekiawan muslim. Visi lembaga ini ialah terciptanya kondisi kehidupan kemasyarakatan, kebangsaan, dan kenegaraan yang baik sebagai hasil penggalangan potensi dan partisipasi umat Islam melalui aktualisasi potensi ulama, zuama, dan

Musdah Mulia

Guru Besar Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta cendekiawan muslim untuk kejayaan Islam dan umat Islam. Kegiatan yang dilakukan, antara lain memberikan nasihat dan fatwa mengenai masalah keagamaan dan kemasyarakatan kepada pemerintah dan masyarakat. Organisasi MUI memiliki kepengurusan dari tingkat pusat sampai ke tingkat desa di seluruh Indonesia. MUI tingkat Pusat mempunyai 10 komisi, salah satu di antaranya Komisi Fatwa. Komisi ini secara khusus mengkaji berbagai isu yang muncul di kalangan umat Islam berkenaan dengan masalah keagamaan dan kemasyarakatan, baik yang bersifat nasional maupun internasional, dan hasil kajian itu selanjutnya dirumuskan dalam bentuk fatwa. Masalah-masalah keagamaan paling banyak mendapat respons dari MUI dalam bentuk fatwa adalah problem sosial kemasyarakatan, seperti masalahmasalah Perkawinan, Adopsi Anak, KB, Panti Pijat, HIV/AIDS, Perjudian, dan Reksadana Syariah. Setelah 1997, fatwa-fatwa MUI lebih banyak menyoroti produk halal berupa makanan, minuman, obat, dan kosmetik. selain itu juga fatwa-fatwa menyangkut masalah ekonomi atau fikih muamalah, seperti fatwa tentang Giro, fatwa tentang Tabungan, fatwa tentang Asuransi Haji, dan fatwa tentang Pasar Modal. Belakangan ini sejumlah fatwa kontroversial telah mengambil perhatian masyarakat luas. Media pun ikut meramaikan kontroversi isi fatwa itu. Tidak banyak yang tahu bahwa fatwa-fatwa itu bukan hanya kontroversial dalam dirinya, melainkan juga mengundang kesalahpahaman umat terhadap esensi fatwa itu sendiri.

bagai kebenaran absolut. Imam Hanafi mengatakan, jika ada dua orang memiliki pendapat berbeda dengan pandangan beliau, beliau mempersilakan mengambil pendapat dua orang itu dan meninggalkan pendapatnya. Alasannya, sangat simpel, mereka dua orang dan beliau hanya sendirian. Imam Ahmad ibn Hanbal bahkan menolak keinginan pemerintah Daulah Abbasiyah menjadikan bukunya sebagai pegangan hukum yang resmi dalam dinasti itu. Beliau juga menolak untuk diangkat sebagai Ketua Mahkamah Agung (Qadhi al-qudhat). Penolakan para imam itu bertujuan agar atmosfer kebebasan beropini di kalangan umat Islam tetap terpelihara. Jika para ulama terkemuka itu menolak perlakuan istimewa sekaligus pemberhalaan ter-

pangan gender yang banyak dialami perempuan Indonesia. Membahas berbagai isu perempuan, seperti perdagangan perempuan dan anak, perempuan pekerja migran, prostitusi, poligami, perkawinan anak dan perkawinan kontrak akan tiba pada kesimpulan sangat merugikan perempuan dan anak-anak, serta membawa malapetaka bagi masyarakat. Untuk sejumlah problem sosial yang disebutkan tadi sampai sekarang belum ada fatwanya. Sangat disayangkan mengapa MUI tidak membuat fatwa untuk merespons isuisu krusial itu, seperti fatwa tentang haramnya mengeksploitasi perempuan dalam bentuk perkosaan, trafficking dan sejenisnya. Atau fatwa tentang haramnya poligami karena telah menimbulkan banyak kasus pelanggaran

Saran dan rekomendasi

Proporsional Islam tidak mengenal tatanan hierarki dalam pandangan keagamaan seperti dijumpai dalam agama lain, misalnya Katolik. Karena itu, tidak ada satu pun pandangan keagamaan meski dibuat ulama atau lembaga sekaliber apa pun yang dapat mengikat semua umat Islam. Bahkan, tidak mengikat siapa pun, termasuk orang atau lembaga yang meminta fatwa itu sendiri. Terdapat persepsi keliru dalam masyarakat bahwa begitu sebuah fatwa dikeluarkan, lalu otomatis semua muslim wajib mengikutinya. Perlu dicatat bahwa dalam masyarakat muslim Sunni dikenal sedikitnya empat mazhab fikih, Hanafi, Maliki, Syafii, dan Hambali. Adapun dalam masyarakat Syiah dikenal juga beragam mazhab, seperti Ja’fari, Ismaili, and Zadiyah. Bahkan, dalam setiap mazhab itu dijumpai beragam pandangan terhadap pelbagai isu keagamaan. Para imam mazhab yang pandangan keagamaannya menjadi acuan penetapan hukum Islam memiliki sikap tawadu’ rendah hati dan tidak arogan. Mereka semua menolak keinginan pengikutnya untuk menjadikan pandangan keagamaannya se-

lam UUP dan KHI, antara lain menyangkut definisi sahnya perkawinan, batas minimal usia nikah bagi perempuan, masalah wali nikah, saksi nikah, hak dan kewajiban suami istri, nusyuz, poligami, perkawinan beda agama, perceraian, dan masalah iddah. Karena fatwa MUI melegitimasi UUP dan KHI, berarti ia meneguhkan posisi marginal dan subordinatif perempuan dalam masyarakat. Dan hal itu tidak kondusif bagi upaya penegakan demokrasi dan nilai-nilai HAM, serta penguatan civil society di Indonesia. Nihilnya fatwa MUI menyangkut isu-isu krusial tadi menyimpulkan empat hal. Pertama, ulama yang tergabung dalam MUI pada umumnya tidak memiliki sensitivitas dan kepekaan yang tinggi terhadap berbagai isu kontemporer, khususnya isuisu perempuan. Bagaimana mereka bisa berempati pada persoalan perempuan kalau tidak mengerti problem kaum perempuan. Kedua, ulama MUI pada umumnya memandang persoalan perempuan sebagai hal yang tidak penting, terutama dalam konteks kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara. Ketiga, ulama MUI pada umumnya menilai konsep kesetaraan gender yang diperjuangkan kelompok feminis bertentangan dengan kodrat perempuan seperti diajarkan agama atau bertentangan dengan ajaran agama itu sendiri. Keempat, dalam persoalan perempuan, ulama MUI pada umumnya masih sangat kental dipengaruhi pandangan yang bias gender dan bias nilai-nilai patriarki. Pandangan atau interpretasi keagamaan yang mainstream itulah yang banyak didakwahkan ulama di masyarakat.

PATA AREADI

hadap pandangan mereka, lalu bagaimana dengan ulama lain yang mengklaim pandangan mereka sebagai final serta menginginkan agar pandangan keislaman mereka bersifat mengikat semua muslim? Persoalan pokok dalam fatwa ialah karena umumnya hanya didasarkan pada aspek tekstual teks-teks suci Alquran dan hadis, tapi kurang mengungkap aspek kontekstual berupa kondisi sosiologis, psikologis, dan antropologis masyarakat saat fatwa itu dibuat. Membaca beragam pandangan keagamaan imam mazhab, seperti Abu Hanifa, beliau menghabiskan banyak waktu untuk meneliti kondisi sosiologis masyarakat sebelum mengeluarkan fatwa atau opini terkait suatu isu keagamaan.

Isu perempuan Menarik dikritisi bahwa menyangkut isu perempuan dan perkawinan ditemukan sejumlah fatwa MUI, namun tidak demikian halnya dengan isu ketidakadilan atau ketim-

terhadap hak istri dan anakanak, dan sangat berpotensi mendorong perilaku korupsi dan penyalahgunaan jabatan di lingkungan penguasa. Bukankah hal itu merupakan problem serius bagi bangsa ini? Fatwa MUI diharapkan karena dinilai efektif untuk mendorong kesadaran moral pemerintah melahirkan kebijakan yang lebih humanis dan dijadikan acuan konkret dalam mengeliminasi semua bentuk eksploitasi, diskriminasi, dan kekerasan terhadap perempuan di Indonesia. Fatwa-fatwa MUI tentang perkawinan menjadi sandungan bagi para aktivis dan pejuang kesetaraan dan keadilan gender untuk mengusulkan revisi Undang-Undang Perkawinan (UUP) dan Kompilasi Hukum Islam (KHI). Sebab, keduanya dinilai mengekalkan pandangan fikih yang bias gender dan bias nilai-nilai patriarki yang menyumbang kondisi ketimpangan dan ketidakadilan di masyarakat. Pandangan yang bias da-

Ke depan, dalam setiap pembuatan fatwa, MUI harus memperhatikan berbagai situasi dan kondisi yang berkembang di masyarakat. Hal itu dimaksudkan agar fatwa MUI benarbenar membawa kemaslahatan bagi masyarakat dan sejalan dengan tujuan persyariatan hukum Islam (maqasid at-tasyri’), yaitu al-masalih al-ammah atau kemaslahatan umum. Kemaslahatan umum dimaksud ialah kemaslahatan berkenaan dengan pemeliharaan lima hal yang prinsip dalam hidup (al-daruriyat al-khams), yakni akal, agama, jiwa, keturunan, dan harta. MUI harus selalu mempertimbangkan aspek kemaslahatan umum setiap akan mengeluarkan fatwa. Dengan ungkapan lain, setiap fatwa MUI diharapkan dapat mewujudkan kemaslahatan tersebut, baik yang bersifat ukhrawiyah atau diniyah maupun duniawiyah. Akan tetapi, MUI tampaknya sulit mempertimbangkan aspek kemaslahatan umum, sebab jika terjadi pertentangan antara kemaslahatan yang bersifat non syar’iyah dengan nash qat’i, MUI tidak akan mendahulukan kemaslahatan. Alasannya, MUI masih memandang kemaslaha-

tan yang bersifat non-syar’iyah hanya ditetapkan berdasarkan pertimbangan akal, sedangkan nash qat’i ditetapkan berdasarkan wahyu. Wahyu haruslah lebih didahulukan atau diutamakan daripada akal. Sejumlah kajian ushul fiqh menyimpulkan perlunya memperhatikan prinsip rasionalitas dalam istimbath al-ahkam. Rasionalitas menempati posisi yang amat penting dalam hukum Islam. Posisi penting rasionalitas itu dinyatakan secara tegas dalam kaedah ushul fiqh, sesungguhnya apa yang menurut hukum akal baik atau buruk, syariat pun memberikan hukum terhadap hal tersebut dengan wajib atau haram. Hanya dengan menggunakan rasionalitas, bangunan metodologi ushul fiqh akan menjadi dinamis dan aplikatif serta mampu menjawab setiap persoalan kontemporer yang muncul setiap saat. Pada tataran ini dapat dipastikan bahwa syariat tidak lagi menjadi ‘masalah’, tetapi secara meyakinkan akan menjadi ‘mashlahah’ di setiap waktu dan tempat (shalihun li kulli zamanin wa makanin). MUI perlu melakukan ijtihad kolektif dengan memperhatikan kaidah-kaidah perbandingan mazhab untuk meneliti pendapat mazhab manakah yang dalilnya kuat dan ditunjang kemaslahatan. Jika dijumpai pendapat yang demikian, pendapat itulah yang dipilih dan difatwakan dengan tetap mempertimbangkan berbagai aspek kondisi dan situasi masyarakat. MUI jangan terlalu ketat dan kaku berpegang pada nash qat`i. Prinsip mendahulukan nash qat`i dalam merumuskan hukum menjadi kendala yang menyulitkan MUI. Sebab, nash baik dari Alquran maupun Sunnah yang mengandung kepastian hukum secara jelas sangat sedikit. Sementara, persoalan sosial yang muncul semakin banyak dan semakin rumit seiring dengan dinamika sosial, perkembangan modern dan kemajuan sains dan teknologi serta pengaruh perkembangan global dalam berbagai aspek kehidupan manusia. Karena itu, mengandalkan hanya pada nash qat`i secara tekstual sangat tidak menyelesaikan persoalan. Diperlukan pembacaan ulang terhadap dalil yang ada. Dengan ungkapan lain, perlu dilakukan pembacaan ulang terhadap nash qat`i dan melakukan dekonstruksi terhadap ajaran-ajaran agama yang dirasakan tidak lagi memenuhi rasa keadilan masyarakat, terutama dalam ajaran yang berbicara tentang relasi gender. Hanya dengan cara demikian, ajaran Islam bisa bertahan dan aplikatif. Jika tidak, ajaran itu dikhawatirkan kelak akan menjadi fosil belaka. Sebagai penutup, mari kita simak perkataan Ibn al-Qayyim al-Jawziyah, pakar hukum Islam bermadzhab Hambali, bahwa syariat Islam dibangun untuk kepentingan manusia dan tujuan-tujuan kemanusiaan universal, yaitu kemaslahatan (al-mashlahat), keadilan (al-’adl), kerahmatan (al-rahmat), dan kebijaksanaan (al-hikmah). Semua hal yang bertentangan dengan tujuan hakiki ini bukanlah bagian dari syariat, kendati disusun dengan upaya-upaya yang sistematis.

Kirimkan ke email: opini@mediaindonesia.com atau opinimi@yahoo.com atau fax: (021) 5812105, (Maksimal 5.500 karakter tanpa spasi. Sertakan nama, alamat lengkap, nomor telepon, foto kopi KTP, nomor rekening, dan NPWP). Setiap materi baik artikel, tulisan, maupun foto, yang telah ditampilkan di harian Media Indonesia dapat dimuat kembali baik dalam format digital maupun nondigital yang tetap merupakan bagian dari harian Media Indonesia.

Pendiri: Drs. H. Teuku Yousli Syah MSi (Alm) Direktur Utama: Lestari Moerdijat Direktur Pemberitaan/Penanggung Jawab: Usman Kansong Deputi Direktur Pemberitaan: Gaudensius Suhardi Direktur Pengembangan Bisnis: Shanty Nurpatria Direktur Keuangan dan Administrasi: Firdaus Dayat Dewan Redaksi Media Group: Bambang Eka Wijaya, Djadjat Sudradjat, Elman Saragih, Gaudensius Suhardi, Laurens Tato, Lestari Moerdijat, Rahni Lowhur Schad, Saur Hutabarat (Ketua), Suryopratomo, Usman Kansong Redaktur Senior: Djadjat Sudradjat, Elman Saragih, Laurens Tato Kepala Divisi Pemberitaan: Teguh Nirwahyudi Kepala Divisi Content Enrichment: Ade Alawi Kepala Divisi Artistik & Foto: Hariyanto Asisten Kepala Divisi Pemberitaan: Haryo Prasetyo, Jaka Budisantosa, Mochamad Anwar Surahman, Ono Sarwono, Rosmery C. Sihombing, Sabam Sinaga, Victor JP Nababan Kepala Sekretariat Redaksi: Sadyo Kristiarto Redaktur: Adiyanto, Agus Mulyawan, Agus Triwibowo, Agus Wahyu Kristianto, Ahmad Punto, Anton Kustedja, Aries Wijaksena, Basuki Eka P, Bintang Krisanti, Cri Qanon Ria Dewi, Denny Parsaulian Sinaga, Eko Rahmawanto, Eko Suprihatno, Henri Salomo, Ida Farida, Iis Zatnika, Irana Shalindra, M. Soleh, Mathias S. Brahmana, Mirza Andreas, Patna Budi Utami, Soelistijono, Sitria Hamid, Widhoroso, Windy Dyah Indriantari

Staf Redaksi: Abdillah M. Marzuqi, Adam Dwi Putra, Adhi M Daryono, Agung Wibowo, Ahmad Maulana, Akhmad Mustain, Anata Syah Fitri, Andhika Prasetyo, Arief Hulwan Muzayyin, Asni Harismi, Astri Novaria, Budi Ernanto, Cornelius Eko, Christian Dior Simbolon, Deri Dahuri, Dero Iqbal Mahendra, Dwi Tupani Gunarwati, Dzulfikri, Emir Chairullah, Eni Kartinah, Fario Untung, Fathia Nurul Haq, Fetry Wuryasti, Gabriela Jessica Restiana Sihite, Gana Buana, Ghani Nurcahyadi, Golda Eksa, Haufan H. Salengke, Hera Khaerani, Heryadi, Hillarius U. Gani, Iqbal Musyaffa, Irene Harty, Irvan Sihombing, Iwan Kurniawan, Jonggi Pangihutan M, Maggie Nuansa Mahardika, Mohamad Irfan, Muhamad Fauzi, Nur Aivanni Fatimah, Nurtjahyadi, Panca Syurkani, Permana Pandega Jaya, Puput Mutiara, Putri Anisa Yulianti, Raja Suhud V.H.M, Ramdani, Retno Hemawati, Richaldo Yoelianus Hariandja, Rommy Pujianto, Rudy Polycarpus, Selamat Saragih, Sidik Pramono, Siswantini Suryandari, Siti Retno Wulandari, Sugeng Sumariyadi, Sulaiman Basri, Sumaryanto, Susanto, Syarief Oebaidillah, Tesa Oktiana Surbakti, Thalatie Yani, Thomas Harming Suwarta, Usman Iskandar, Wisnu AS, Zubaedah Hanum Biro Redaksi: Dede Susianti (Bogor); Eriez M. Rizal (Bandung); Kisar Rajagukguk (Depok); Firman Saragih (Karawang); Sumantri Handoyo (Tangerang); Yusuf Riaman (NTB); Baharman (Palembang); Haryanto (Semarang); Widjajadi (Solo); Faishol Taselan (Surabaya) DIVISI TABLOID, MAJALAH, DAN BUKU (PUBLISHING) Kepala Divisi: Budiana Indrastuti Asisten Kepala Divisi: Tjahyo Utomo Redaktur: Sri Purwandhari CONTENT ENRICHMENT Periset: Heru Prasetyo (Redaktur), Desi Yasmini S,

Gurit Adi Suryo, Dhika Kusuma Winata, Zico Rizki Bahasa: Dony Tjiptonugroho (Redaktur), Adang Iskandar, Henry Bachtiar, Meirisa Isnaeni, Ridha Kusuma Perdana, Riko Alfonso, Suprianto ARTISTIK Asisten Kepala Divisi: Rio Okto Waas Redaktur: Annette Natalia, Budi Setyo Widodo, Donatus Ola Pereda, Gatot Purnomo, Gugun Permana, Marjuki, Ruddy Pata Areadi Staf Artistik: Ami Luhur, Ananto Prabowo, Aria Mada, Bayu Wicaksono, Briyan Bodo Hendro, Catherine Siahaan, Dedy, Dharma Soleh, Duta Amarta, Fauzi Zulkarnaen, Haris Imron Armani, Haryadi, Marionsandez G, Muhamad Nasir, Muhamad Yunus, Nana Sutisna, Nehemia Nosevy Kristanto, Novi Hernando, Novin Herdian, Nurkania Ismono, Nurul Arohmat, Pamungkas Bayu Aji, Reza Fitarza Z, Rio Thaba Pratama Burhan, Riri Puspa Destianty, Rugadi Tjahjono, Seno Aditya, Swielida Angraita, Tampan Destawan, Tutik Sunarsih Olah Foto: Andi Nursandi, Sutarman PENGEMBANGAN BISNIS Kepala Divisi Marketing Communication: Fitriana Saiful Bachri Kepala Divisi Iklan: Gustaf Bernhard R Asisten Kepala Divisi Iklan: Wendy Rizanto Perwakilan Bandung: Sulaeman Gojali (022) 4210500; Surabaya: (031) 5667359; Yogyakarta: Andi Yudhanto (0274) 523167. KORESPONDEN Jawa Barat: Benny Bastiandy, SE (Cianjur/Sukabumi), Budi Mulia Setiawan, Depi Gunawan (Bandung), Nurul Hidayah (Cirebon), Reza Sunarya (Purwakarta), Setyabudi Kansil (Cianjur), Kristiadi (Tasikmalaya),

Banten: Deni Aryanto (Tangerang Selatan) Jawa Tengah: Akhmad Safuan (Pekalongan), Djoko Sardjono (Klaten), Ferdinand (Solo), Liliek Dharmawan (Purwokerto), Tosiani S (Temanggung), Supardji Rasban (Brebes), Yogyakarta: Agus Utantoro, Ardi Teristi Hardi, Furqon Ulya Himawan, Jawa Timur: Abdus Syukur (Pasuruan), Bagus Suryo Nugroho (Malang), Edy Saputra (Blitar), Heri Susetyo (Sidoarjo), Khoirul Hamdani (Banyuwangi), Muhammad Ahmad Yakub (Bojonegoro), Muhammad Ghozi (Madura), Sunarwoto (Madiun) Aceh: Amiruddin Abdullah (Pidie), Hendra Saputra (Banda Aceh), Sumatra Utara: Januari Hutabarat (Taput), Puji Santoso, Yennizar (Medan), Sumatra Barat: Hendra Makmur, Yose Hendra (Padang), Riau: Bagus Himawan, Rudi Kurniawansyah (Pekanbaru), Kepri: Hendry Kremer (Batam), Bangka Belitung: Rendy Ferdiansyah (Pangkalpinang), Bengkulu: Marliansyah, Jambi: Solmi, Lampung: Ahmad Novriwan (Bandarlampung), Kalimantan Barat: ArisMunandar (Sungai Raya), Kalimantan Tengah: Surya Suryanti (Palangkaraya), Kalimantan Selatan: Denny Susanto (Banjarmasin), Kalimantan Timur: Syahrul Karim (Balikpapan), Sulawesi Utara: Voucke Lontaan (Manado), Sulawesi Tengah: M Taufan SP Bustan (Palu), Subandi Arya (Poso), Sulawesi Barat: Farhanuddin (Mejene), Sulawesi Tenggara: Abdul Halim Ahmad (Kendari), Sulawesi Selatan: Lina Herlina (Makassar), Bali: Arnoldus Dhae (Denpasar), Gede Ruta Suryana (Kuta), NTT: Alexander Paulus Taum (Lembata), Palce Amalo (Kupang), Maluku Utara: Burhanuddin Arsyad (Ternate), Maluku: Hamdi Jempot (Ambon),

Papua: Marcelinus Kelen (Jayapura) Telepon Layanan Pembaca: (021) 5821303 Telepon Iklan: (021) 5812113, 5801480 Fax Iklan: (021) 5812107, 5812110 Fax Customer Service: (021) 5820476, Telepon Sirkulasi: (021) 5812095, Telepon Distribusi: (021) 5812077, Telepon Percetakan: (021) 5812086, Harga Langganan: Rp89.000 per bulan (Jabodetabek), di luar P. Jawa + ongkos kirim, No. Rekening Bank: a.n. PT Citra Media Nusa Purnama Bank Mandiri - Cab. Taman Kebon Jeruk: 117-009-500-9098; BCA - Cab. Sudirman: 035-3065014, Diterbitkan oleh: PT Citra Media Nusa Purnama, Jakarta, Alamat Redaksi/Tata Usaha/Iklan/Sirkulasi: Kompleks Delta Kedoya, Jl. Pilar Raya Kav. A-D, Kedoya Selatan, Kebon Jeruk, Jakarta Barat - 11520, Telepon: (021) 5812088 (Hunting), Fax: (021) 5812105 (Redaksi) e-mail: redaksi@mediaindonesia.com, Percetakan: Media Indonesia, Jakarta, ISSN: 0215-4935, Website: www.mediaindonesia. com, DALAM MELAKSANAKAN TUGAS JURNALISTIK, WARTAWAN MEDIA INDONESIA DILENGKAPI KARTU PERS DAN TIDAK DIPERKENANKAN MENERIMA ATAU MEMINTA IMBALAN DENGAN ALASAN APA PUN


SUARA ANDA

KAMIS, 24 AGUSTUS 2017

EDITORIAL

9

Tanggapan Editorial

23 Agustus 2017

Harus Independen

Memperkuat KPK dari Dalam P

ERSOALAN dalam penanganan perkara di tubuh Komisi Pemberantasan Korupsi muncul satu per satu. Selama ini, lembaga antirasywah itu memang cukup steril dari urusan penyimpangan dan persoalan integritas para punggawanya. Kemenangan mantan hakim PN Jakarta Pusat Syarifuddin Umar dalam gugatan perdatanya membuat KPK mesti membayar ganti rugi Rp100 juta dan harus menyerahkan kembali barang-barang penggugat yang telah disita. Bukan sekadar persoalan ganti rugi, keteledoran yang terbukti dilakukan KPK menghentak kesadaran publik bahwa lembaga yang selama ini dipandang memegang teguh aturan dan etika itu ternyata cacat prosedur. Mahkamah Agung dalam perkara di tingkat kasasi memutuskan KPK terbukti melakukan perbuatan melawan hukum yang menimbulkan kerugian bagi Syarifuddin. Pasalnya, saat melakukan penyitaan, KPK tidak membekali penyidiknya dengan surat penggeledahan. Belum lagi soal berembusnya dugaan adanya mafia kasus yang muncul dalam rekaman video pemeriksaan terdakwa Miryam Haryani yang diputar di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi Jakarta. Dalam rekaman itu Miryam sempat mempertanyakan independensi KPK kepada penyidik senior KPK, Novel Baswedan, yang tengah memeriksanya. Ia mengaku diberi tahu oleh seorang anggota Komisi III DPR bahwa ada tujuh orang dari unsur penyidik dan pegawai KPK yang menemui anggota Komisi III. Salah satunya diduga pimpinan setingkat direktur di KPK. Kepada Novel, Miryam mengaku diminta menyerahkan uang Rp2 miliar agar kasusnya dapat diamankan. Belum lagi sejumlah temuan sementara yang disampaikan Pansus Hak Angket DPR tentang kinerja KPK. Temuan mengenai penyimpangan prosedur dalam proses penyelidikan, penyidikan, dan penuntutan menjadi perhatian utama pansus,

FORUM

AGAR KPK kuat ada beberapa persyaratan, yakni jangan merekrut anggota yang berasal dari partai politik, penyidik harus independen, dan Ketua KPK harus tegas dan galak seperti Ahok.

@MASEDI98670174

KPK Harus Profesional

SUPAYA KPK kuat, rekrutmen KPK harus bekerja sama dengan konsultan mumpuni, profesional, sistem kerja modern, motivasi, dan kerja sama antardivisi.

@ekalalo

di samping dalam penggunaan anggaran, yang berdasarkan hasil audit BPK banyak hal belum dapat dipertanggungjawabkan. Dugaan-dugaan itulah yang mesti ditepis KPK. Muruah KPK dipertaruhkan. Tudingan-tudingan kesewenangan KPK tidak boleh dibiarkan liar hingga dianggap menjadi suatu kebenaran. Usut tuntas, buka dengan gamblang hasil pemeriksaan, klarifikasi atau apa pun itu. Jangan ada yang ditutupi. Begitu juga dengan pembenahan prosedur dalam penanganan perkara. Jangan sampai arogansi muncul, kembali melakukan penggeladahan tanpa melewati prosedur seharusnya. Untung Syarifuddin mengerti hukum. Bagaimana jika tidak melek hukum. Kesewenangan tentu tidak akan terusik sama sekali. Bila buta hukum, bisa pula orang menempuh jalur politik untuk membongkar malapraktik KPK. KPK harus tetap kuat supaya pemberantasan korupsi tidak mengendur. Bangsa ini masih memerlukan upaya yang luar biasa dalam pemberantasan korupsi. Membenahi internal KPK menjadi syarat upaya penguatan itu. Bukankah upaya penegakan hukum mestinya tidak cukup dengan niat yang baik, tetapi harus melalui prosedur yang baik pula. Publik paham kalau KPK bukanlah lembaga yang sempurna. Akan tetapi, publik tidak terima jika ternyata KPK mempunyai cela.

Perketat Prosedur

HARUS lebih transparan dan memperketat pelaksanaan prosedur yang sudah ditetapkan.

elliarifah

Jangan Diobok-obok

Jika semua pihak mau menguatkan KPK, ia jangan selalu diobok-obok karena yang ketangkap itu teman, kolega, atau mitra.

joeharianto

Tidak Nepotisme

SEMUA harus diawali dari sistem rekrutmen pekerja KPK harus bisa dipastikan tidak ada nepotisme atau istilah ‘bawaan orang dalam’. Itu kalau KPK mau benar dari sisi internal. Sajikan sistem rekrutmen karyawan yang betul-betul fair dan tidak pakai bawaan orang dalam.

thomaspcp

Jadi Peringatan

SUDAH sejak awal jadi peringatan bagi KPK. Tengok saja kasus beberapa petinggi KPK sebelumnya. Untuk itu, KPK harus tetap fokus pada pengawasan pencegahan korupsi.

Nyoman Wardhana

Tolak Suap

ITU kan cuma salah prosedur, masih manusiawi. Orang yang korupsi miliaran rupiah itu yang tidak manusiawi dan tidak beretika. Yang paling utama adalah KPK tidak boleh terima suap dan korupsi seperti lembaga-lembaga lainnya. KPK tidak perlu ragu karena KPK bukan institusi korup seperti yang telah dipertontonkan institusi-institusi lainnya. KPK masih unggul jauh meninggalkan institusi lainnya dilihat dari sisi integritas. KPK tidak perlu gentar. Tangkap manusia-manusia yang tidak tahu malu yang merusak Republik ini.

Kletus Apeliling

Kirimkan komentar Anda atas tema: Cara Aman Memilih Biro Haji/Umroh Kredibel (21-26 Agustus 2017) opini publik ke e-mail: forum@mediaindonesia.com

Kirimkan keluhan dan komentar Anda tentang pelayanan publik ke e-mail: forum@mediaindonesia.com

Jangan Tergiur Penawaran Fantastis Biro Perjalanan

M

ELAKSANAKAN haji dan umrah adalah perjalanan suci untuk umat Islam. Tidak semua umat muslim berkesempatan untuk menginjakkan kaki di Tanah Suci. Salah satu faktor yang menyebabkannya ialah mahalnya ongkos untuk melaksanakan haji/ umrah. Belum lama ini pemerintah menggulirkan wacana untuk memanfaatkan investasi dana haji untuk keperluan infrastruktur. Suksesnya investasi konon bisa menyubsidi biaya haji sehingga ke depannya ongkos haji lebih murah lagi. Wacana pemerintah tersebut patut diapresiasi jika memang mengarah kepada penekanan biaya haji/umrah untuk ke depannya. Indonesia merupakan salah satu pengirim jemaah haji/umrah terbesar di dunia. Hal tersebut tentu tidak mengherankan karena Indonesia merupakan negara dengan

B

jumlah penduduk muslim terbesar di dunia. Melonjaknya minat masyarakat untuk pergi haji membuat antrean kian memanjang, bahkan sampai harus menunggu puluhan tahun. Beberapa orang yang tidak sabar menunggu memilih untuk menggunakan jalur khusus agar bisa berangkat lebih cepat, meskipun dengan konsekuensi mereka harus membayar biaya yang lebih tinggi. Tentu bagi kalangan menengah ke atas, biaya tinggi tersebut bukanlah suatu persoalan, lain halnya dengan masyarakat dengan tingkat perekonomian menengah ke bawah yang juga memiliki antusias tinggi untuk beribadah haji. Panjangnya antrean dan lamanya menunggu keberangkatan pascapen daftaran haji membuat masyarakat lebih memilih untuk melakukan perjalanan umrah de-

“Pada akhirnya calon jemaah harus waspada dalam memilih biro haji/ umrah dengan mempertimbangkan banyak hal seperti rekam jejak, kewajaran biaya, serta mengenai kelengkapan perizinan.� ngan mencari biro perjalanan yang menawarkan pemberangkatan cepat, fasilitas yang fantastis, dan harga terjangkau.

Dalam kondisi seperti itu masyarakat sangat rawan terkena penipuan bermodus biro perjalanan haji/umrah seperti yang saat ini ramai dibicarakan. Baru-baru ini salah satu biro perjalanan haji/umrah, First Travel, diduga melakukan tindak penipuan kepada calon jemaah umrah. Hal tersebut tentu sangat miris, pasalnya sudah ribuan calon jemaah mendaftar untuk umrah tetapi terancam gagal berangkat. Penipuan bermodus biro perjalanan umrah ini merupakan tindakan keji, pasalnya tidak sedikit calon jemaah yang mengumpulkan uangnya mulai rupiah demi rupiah selama bertahun-tahun demi untuk bisa berangkat ke Tanah Suci. Melihat fenomena penipuan tersebut, calon jemaah haji/umrah sangat diimbau untuk sangat berhati-hati dalam memilih biro perjalanan haji/umrah. Para calon

jemaah pantas mencurigai biro yang menawarkan jasa perjalanan dengan tawaran yang tidak wajar. Yang dimaksud tidak wajar tersebut ialah dengan harga relatif murah, tetapi fasilitas yang ditawarkannya fantastis atau cenderung berlebihan. Para calon jemaah juga harus memperhatikan rekam jejak biro perjalanan tersebut. Hal ini penting karena rekam jejak akan memberikan gambaran kinerja dan integritas dari biro tersebut. Untuk mendapatkan pengalaman personal dari orang yang pernah menggunakan jasa biro perjalanan haji/umrah tertentu, ulasan dari jemaah yang menggunakan biro tersebut di pelbagai media juga patut dijadikan acuan atau referensi. Selain itu, peran serta pemerintah dalam memperketat penerbitan izin biro perjalanan haji/umrah juga

Mari Waspadai Gerakan Anti-Pancasila

ELAKANGAN bangsa Indonesia menghadapi permasalahan serius dengan hadirnya gerakan yang berupaya mengganti Pancasila lewat aksi radikalisme dan berbagai propaganda dengan menyebutkan Indonesia sebagai negara thaghut dan Pancasila dianggap sebagai ideologi syirik. Hadirnya gerakan tersebut merupakan bentuk ancaman bagi keberlangsungan Indonesia sebagai sebuah negara. Jika dibiarkan, bukan tidak mungkin kita akan menghadapi permasalahan besar seperti negara-negara lain yang saat ini sedang terlibat konflik berkepanjangan lewat perang saudara. Sejatinya Pancasila merupakan ideologi final dan sangat tepat bagi Indonesia yang multietnik, suku, agama, dan golongan. Tidak sedikit pula penghargaan maupun pujian yang diterima Indonesia dari negara lain atas keber-

hasilan merumuskan ideologi negara lewat Pancasila dalam kemajemukan yang ada. Namun, di tengah kerisauan tersebut, kita masih dapat bernapas lega. Ternyata masih banyak warga negara yang memiliki perhatian tinggi atas terjaganya Pancasila sebagai ideologi negara yang harus tetap dipertahankan dengan baik. Lewat salah satu artikel terbitan salah satu media nasional, Hery Haryanto Azumi, Sekjen Pengurus Besar Majelis Dzikir Hubbul Wathon yang juga mantan Ketua Umum Pengurus Besar Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia, dalam tulisannya menanggapi serius permasalahan krisis Pancasila. Menurutnya, gelombang krisis Pancasila tidak kalah berbahaya dengan gelombang krisis ekonomi. Krisis ekonomi berakibat pada melambungnya harga kebutuhan pokok, sedang-

kan krisis Pancasila berakibat pada runtuhnya kedaulatan negara. Negara bisa chaos berkepanjangan jika gagal mempertahankan ideologi Pancasila. Dalam tulisan tersebut beliau memberikan apresiasi kepada pemerintahan Joko Widodo atas upaya antisipasi yang dilakukan dengan mengeluarkan Perppu Nomor 2 Tahun 2017 terkait dengan pembubaran ormas anti-Pancasila dan menyambut baik pembentukan Unit Kerja Presiden Pembinaan Ideologi Pancasila (UKP-PIP). Ia menyarankan untuk mendorong peran ulama dan kiai mejelaskan pada umat bahwa Pancasila merupakan konsensus pendiri bangsa yang mengandung nilai-nilai agama (Islam). Begitu juga dengan peran para guru agama di sekolah yang tidak hanya menaburkan ajaran agama semata, tapi juga menanamkan nilai-nilai kebangsaan. Selain itu, peran ormas dinilai penting untuk

membentengi Pancasila dari serangan ideologi asing. Perhatian segenap elemen bangsa dalam menyikapi persoalan seperti ini penting sekali dalam mencarikan solusi atas masalah yang sedang dihadapi. Kita tetap ingin melihat Indonesia tumbuh dan berkembang sebagai negara yang dapat dapat merawat warisan para pendiri bangsa. Tentunya kita berharap Pancasila dapat terjaga dengan baik sebagai ideologi negara. Momentum HUT RI yang ke-72 ini dapat kita jadikan sebagai komitmen bersama bahwa segala upaya yang dilakukan untuk menggantikan ideologi Pancasila adalah musuh kita semua.

Donk Ghanie

Mahasiswa Program Megister Ilmu Komunikasi, Pascasarjana Universitas Prof Dr Moestopo (Beragama)

tidak kalah penting untuk menghindarkan calon jemaah tertipu biro perjalanan yang tidak kredibel. Tercatat ada sekitar puluhan perusahan penyelenggara biro haji/ umrah yang izinnya dicabut pemerintah sejak 2015 hingga saat ini. Ketegasan tersebut harus terus dilanjutkan untuk memberi efek jera kepada oknum biro perjalanan haji/ umrah yang nakal. Pada akhirnya calon jemaah harus waspada dalam memilih biro haji/umrah dengan mempertimbangkan banyak hal seperti rekam jejak, kewajaran biaya, serta mengenai kelengkapan perizinan yang dikeluarkan lembaga/kementerian terkait.

Thoriq Tri Prabowo

Pengelola Resource Center Fakultas Sains dan Teknologi UIN Sunan Kalijaga


10

KAMIS, 24 AGUSTUS 2017

PERKOTAAN

Sudah Saatnya Pembayaran PKB secara Online

ANTARA/GALIH PRADIPTA

NORMALISASI TROTOAR: Petugas dengan alat berat merobohkan bangunan yang berdiri di atas trotoar di Jalan Palmerah, Jakarta Barat, kemarin. Penertiban tersebut guna menormalisasi saluran air dan mengembalikan fungsi trotoar.

BADAN Pajak dan Retribusi Daerah (BPRD) DKI Jakarta menggelar pertemuan dengan sembilan ketua asosiasi pemilik mobil mewah dan agen tunggal pemegang merek (ATPM). BPRD DKI memanggil asosiasi dan ATPM agar menginformasikan kepada pemilik kendaraan mewah untuk segera melunasi tunggakan pajak kendaraan. Ada 1.700 kendaraan kategori mewah menunggak pajak. Potensi perolehan pajak kendaraan mewah itu mencapai Rp400 miliar. Salah satu ATPM dalam pertemuan itu mendesak Pemprov DKI mengadakan layanan pembayaran pajak kendaraan secara online. “Saya harap pembayarannya bisa secara online, daripada mengantre. Sekarang kan zamannya teknologi, kalau bisa dibayar online, akan lebih nyaman buat customer,” papar Product Planning Manager BMW Indonesia, Tami Notohutomo, di Gedung Dinas Teknis, Jalan Abdul Muis, Jakarta Pusat, kemarin. Pembayaran melalui ATM biasanya ada batas limit, sedangkan tagihan pajak kendaraan mewah cukup fantastis. “Mungkin bisa dibuat sistem online banking yang limitnya sampai Rp100 juta. Dari rumah tinggal klik-klik, pajak terbayar,” ungkap Tami. Kepala BPRD DKI Jakarta Edi

Sumantri berharap pertemuan dengan asosiasi itu dan ATPM dapat meningkatkan perolehan sektor pajak kendaran bermotor (PKB) secara memaksimal. Terkait dengan pajak, Edi menjelaskan pajak mobil pertama ditetapkan 2% dari nilai jual kendaraan bermotor (NJKB). Mobil kedua terkena pajak progresif sebesar 0,5% sehingga pajaknya menjadi 2,5% dari NJKB. Begitu seterusnya jika ada penambahan mobil, dikenakan lagi 0,5% menjadi 3% dari NJKB. Guna merangsang pemilik kendaraan segera melunasi PKB-nya, BPRD DKI membebaskan sanksi denda hingga 31 Agustus. “Kalau belum juga dilunasi, akan ditagih ke rumah bersangkutan. Dalam penagihan PKB, BPRD DKI akan menggandeng KPK dan Ditlantas Polda Metro Jaya,” jelasnya. BPRD berencana mengintegrasikan Sistem Informasi Manajemen Pajak Kendaraan Bermotor (SIM-PKB) dengan Sistem Informasi Manajemen Pengelola Perparkiran (SIM-PP). Tujuannya agar kendaraan yang menunggak pajak mudah terdeteksi. Supaya terintegrasi, pihaknya tinggal menyambungkan serat optik ke SIM-PP. “Kebijakan pengintegrasian diterapkan untuk mencapai optimalisasi penerimaan PKB,” imbuh Edi. (Ssr/MTVN/J-2)

Dipegang Setneg Banyak Aset yang Telantar Monumen Nasional (Monas) jangan sampai bernasib sama dengan Gedung Pola yang dikelola Setneg, kusam dan berdebu karena tak terawat. MUHAMMAD FAUZI

fauzi@mediaindonesia.com

G

UBERNUR DKI Jakarta Dja rot Syaiful Hidayat berharap sertifikat lahan Monumen Nasional (Monas) dibuat atas nama Pemprov DKI Jakarta. Tujuannya supaya Monas tetap terpelihara dengan baik, tidak seperti aset negara lainnya yang dikelola pemerintah pusat. Djarot mencontohkan Gedung Pola yang berada di Jalan Proklamasi No 1, Jakarta Pusat. Nasibnya mengenaskan karena dikelola Sekretariat Negara. Padahal gedung yang dibangun Presiden Soekarno pada 1962 itu sarat dengan peninggalan sejarah bangsa Indonesia. “Kenapa saya sampaikan agar aset itu atas nama Pemprov DKI? Supaya pemprov bisa membiayai perawatannya dan pelestariannya dengan menggunakan APBD,” katanya, kemarin.

Kondisi Gedung Pola saat ini sangat memprihatinkan. Gedung itu tak lebih dari sebuah gedung tua biasa, berdebu dengan kaca yang kusam. Bagi Djarot, Gedung Pola hanya salah satu contoh dari mirisnya aset negara yang dikelola Sekretariat Negara. Ia yakin, jika aset-aset itu dikelola Pemprov DKI, nasibnya akan berubah. “Maka itu saya bilang banyak aset Setneg tak dirawat dengan baik. Contoh Gedung Pola. Saya sudah bilang, mohon diserahkan kepada kami untuk kita revitalisasi. Kan sayang dong (enggak dirawat),” terangnya. Djarot tak ingin nasib Monas akan berakhir sama dengan Gedung Pola hanya karena dikelola Sekretariat Negara. Ia sendiri tak mempersoalkan apakah nantinya Monas tetap menjadi tanggung jawab pemerintah pusat atau beralih ke Pemprov DKI. Namun, jika melihat bentuk tanggung

Sertifikat aset Monas urung diserahkan Presiden Joko Widodo karena masih ada tarik-menarik antara Pemprov DKI Jakarta dan Sekretariat Negara. jawab pemerintah pusat seperti sekarang, pengelolaan Monas lebih baik dipegang Pemprov DKI. Minggu (20/8) lalu, Presiden Joko Widodo menyerahkan 17 sertifikat lahan kepada Pemprov DKI Jakarta. Sertifikat aset yang diserahkan tersebut antara lain Taman Bersih Manusiawi Wibawa (BMW), Balai Kota DKI Jakarta, dan arena pacuan kuda di Pulo Mas. Sertifikat aset Monas urung diserahkan Presiden karena masih ada tarik-menarik antara Pemprov DKI dan Sekretariat Negara. “Kemarin, saya meminta Pak Presi-

den, supaya dimasukkan ke aset DKI, dan beliau (Jokowi) mengisyaratkan setuju,” ujar Djarot.

Merujuk sejarah Sebelumnya, Wakil Presiden Jusuf Kalla mengatakan pemerintah belum memutuskan pihak mana yang bertanggung jawab dalam pengelolaan Monas. Namun, jika merujuk pada nama ‘Monumen Nasional’ itu menjadi tanggung jawab pemerintah pusat karena monumen itu milik nasional. “Namanya juga Monumen Nasional,” kata Kalla, Selasa (22/8). Apalagi, sambung Wapres, Monas punya sejarah yang erat kaitannya dengan pemerintah pusat, bukan dengan Pemprov DKI. “Kalau kita lihat sejarahnya, ini kan namanya Monumen Nasional, bukan monumen DKI, walaupun kemudian menjadi ikon DKI,” imbuh Kalla. Menteri Sekretaris Negara Pratikno juga belum bisa memastikan kapan sertifikat Monas dapat diserahkan kepada Pemprov DKI Jakarta. Pasalnya, pemberian sertifikat harus melibatkan pihak-pihak terkait. “Kita masih bahas,” ucapnya singkat. (MTVN/J-1)

Program Hunian Murah Pacu Investasi Jakarta KETUA Kamar Dagang dan Industri (Kadin) DKI Jakarta Eddy Kuntadi mendorong Pemerintah Provinsi DKI Jakarta mempercepat terwujudnya hunian murah bagi masyarakat. Hal itu akan mendorong insvestasi yang lebih besar lagi di Jakarta guna mempercepat laju pertumbuhan ekonomi. “Investasi akan datang jika ada yang menarik dan yang menarik itu yang harus kita ciptakan. Pertumbuhan ekonomi harus baik. Harus ada sinkronisasi soal tata ruang, integrasi di antara semuanya juga penting,” terangnya dalam diskusi bertajuk Jakarta yang Ramah Investasi Properti untuk Kesejahteraan Rakyat, kemarin. Pertumbuhan ekonomi dan infrastruktur yang baik, sambung Eddy, menjadi syarat penting bagi sebuah kota untuk bisa disebut layak investasi. Ia berharap pemerintah memiliki perencanaan yang matang dan baik dalam pemenuhan hak warga. Gubernur terpilih DKI Jakarta Anies Baswedan yang juga menjadi pembicara di acara tersebut mengatakan pihaknya membutuhkan

dukungan asosiasi Real Estat Indonesia (REI) dalam mewujudkan pembangunan perumahan di Jakarta. Dukungan itu penting demi mewujudkan inovasi yang telah dijanjikannya, kepemilikan rumah tanpa uang muka (DP 0%). “Kami ingin Jakarta ke depan dibangun dengan kerja sama yang baik antara pemerintah dan nonpemerintah,” ucapnya. Sekretaris Daerah DKI Jakarta Saefullah mengatakan pemerintah akan menggunakan aset daerah untuk mewujudkan kawasan tempat tinggal murah, sesuai dengan amanat undang-undang (UU) dan misi pemerintah. “Salah satu polanya, kami menyediakan lahan dari aset pemerintah. Lokasinya ada di wilayah tertentu misalnya daerah pinggiran utara berbatasan Bekasi, barat berbatasan dengan Tangerang, dan juga bagian timur,” jelasnya. Selain itu, pemerintah sudah menyiapkan lahan yang berasal dari aset DKI Jakarta seperti di kawasan Rorotan, Cengkareng, Cakung, Marunda, dan Meruya. (Sru/J-1)

ANTARA/YULIUS SATRIA WIJAYA

TARGET SELESAI LEBIH CEPAT: Pekerja menyelesaikan konstruksi

pembangunan Tol Bogor Outer Ring Road (BORR) Seksi II B ruas Kedung Badak-Yasmin di Bogor, Jawa Barat, Selasa (22/8). PT Marga Sarana Jabar (MSJ) menargetkan pengerjaan proyek Tol BORR Seksi II B selesai lebih cepat, yakni pada Februari 2018 yang sebelumnya ditargetkan Juni 2018.

ANTARA/MUHAMMAD IQBAL

OPERASI YUSTISI KEPENDUDUKAN: Petugas Satpol PP memeriksa KTP-E pengendara mobil saat operasi yustisi kependudukan di Pondok Aren, Tangerang Selatan, kemarin. Operasi gabungan Disdukcapil Tangerang Selatan, Satpol PP, TNI, dan polisi ini bertujuan menertibkan warga pendatang yang tinggal di Tangsel.

Kekeringan Landa Cibarusah, Warga Andalkan Air Kali RIBUAN warga dari tiga desa di Kecamatan Cibarusah, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, menjadi korban kekeringan. Mereka harus mengambil air dari Kali Cihoe dan Kali Cipamingkis untuk kebutuhan sehari-hari. Enjum, 39, warga Desa Ridogalih, RT 06/03, Kecamatan Cibarusah, menyampaikan kekeringan telah dialami warga sejak dua pekan lalu. Tidak ada air bersih yang keluar dari sumur di rumah mereka. “Jadi kami memanfaatkan air kali yang ada untuk kebutuhan cuci dan kakus,” kata Enjum, kemarin. Ia menjelaskan, tiap pagi, ia dan seluruh anggota keluarganya harus turun ke kali untuk mengambil air. Tiap orang membawa dua jeriken untuk membawa air ke rumah. Namun, untuk kebutuhan minum keluarganya, Enjum mengaku terpaksa membeli air galon isi ulang. Satu galon air isi ulang dibelinya seharga Rp4.000. Dalam satu minggu, ia bisa menghabiskan dua galon untuk keperluan minum dan memasak. “Air galon isi ulang sudah ada yang jual di sekitar sini, jadi masih ada yang bisa diandalkan,” kata dia. Hal senada juga dikatakan Asep, 38. Menurut warga Kam-

pung Cihoe, Desa Ridhogalih, itu, dirinya terpaksa mengambil air dari Kali Cihoe sekalipun kotor airnya. Ia dan warga lainnya tak peduli dengan kualitas air, yang penting masih ada air yang bisa dipakai. “Yang penting bagi saya, air itu bisa dimanfaatkan untuk keperluan mencuci,” kata dia. Asep menjelaskan dirinya memerlukan air dalam sehari 120 liter untuk keperluan enam anggota keluarganya. “Saya bawa setiap hari enam jeriken air, yang isinya 20 liter per jeriken. Saya dan warga lainnya sangat terpaksa mengambil air kali Cihoe ini karena air merupakan kebutuhan utama,” ujarnya. Kekeringan di Kecamatan Cibarusah saat ini terjadi di tiga desa, yakni Desa Sirnajati yang dihuni 638 kepala keluarga, Desa Ridhogalih yang dihuni 1.216 kepala keluarga, dan Desa Ridomanah yang dihuni 805 kepala keluarga. Camat Cibarusah Abdul Iman mengatakan kekeringan itu sudah terjadi selama dua pekan. Kekeringan kerap terjadi bilamana musim kemarau tiba. “Tiap masuk musim kemarau memang warga di sini pasti mengalami kekeringan,” kata Iman. (Gan/J-1)


RUANG PUBLIK

KAMIS, 24 AGUSTUS 2017

11

DOK MI/GALIH PRADIPTA

ANGGARAN RPTRA DIHENTIKAN: Sejumlah warga mengunjungi RPTRA Kalijodo, Penjaringan, Jakarta Utara, bulan lalu. Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah (Bappeda) DKI Jakarta menghentikan program pembangunan 292 RPTRA senilai Rp250 miliar yang mengacu pada Anggaran Perubahan 2017. Dana anggaran bekas RPTRA tersebut akan dialihkan ke program infrastruktur, salah satunya proyek LRT.

Pengadaan Lahan RPTRA DKI Bersengkarut Menurut Bappeda, rencana penyetopan anggaran pengadaan lahan RPTRA lewat wali kota itu tidak serta-merta membunuh asa Jakarta untuk menambah 100-an RPTRA baru. YANURISA ANANTA yanurisa@mediaindonesia.com

K

E S E N G K A R U TA N rencana penyetopan program pengadaan tanah untuk pembangunan ruang publik terpadu ramah anak (RPTRA) oleh wali kota yang dianggarkan sebesar Rp250 miliar kian kusut. Rencana penyetopan tersebut berujung pada saling tuding antara Pemprov DKI Jakarta dan anggota dewan menyoal pihak yang harus bertanggung jawab menyelesaikan masalah ini. Di tengah kebutuhan tersedianya lahan untuk mengejar target total 292 RPTRA di

Jakarta pada akhir tahun, anggaran pengadaan lahan RPTRA lewat wali kota justru diajukan untuk dihentikan. Dalam draf Kebijakan Umum APBD-Prioritas dan Plafon Anggaran Sementara (KUA-PPAS) Perubahan 2017, anggaran senilai Rp250 miliar untuk lima wilayah kota di DKI Jakarta itu termasuk anggaran yang dimatikan. Kepala Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah (Bappeda) DKI Tuty Kusumawaty mengatakan anggaran pengadaan lahan oleh wali kota itu diusulkan untuk dihentikan karena dinilai tidak terserap dengan optimal.

“Tidak bisa dihentikan begitu saja apalagi program ini salah satu program unggulan.” Riano P Ahmad

Ketua komisi A DPRD DKI

“Karena ada efisiensi. Selain itu, ternyata bukan tugas dan fungsinya lagi,” ujar Tuty kepada Media Indonesia. Serapan rata-rata hanya mencapai 12% dari anggaran Rp50 miliar per wali kota. Bappeda pun mendesak para wali kota bertanggung jawab atas tidak terserapnya anggaran tersebut. Bappeda berencana mengalihkan anggaran program itu ke program lain, salah satunya pembangunan light rail transit (LRT). “Kebutuhan terbesar adalah untuk LRT,” kata Tuty. Namun, dimatikannya anggaran pengadaan lahan RPTRA di tingkat wali kota itu,

ujarnya, tidak serta-merta membunuh asa Jakarta untuk menambah 100-an RPTRA baru hingga akhir tahun. Bappeda memastikan anggaran pengadaan lahan tersebut untuk pembangunan RPTRA 2018. “Walaupun kita ini mematikan pengadaan tanah tidak berarti pembangunan RPTRA tidak dilanjutkan. Akan tetapi, dari lahan yang sudah ada bisa dioptimalisasi. Pembangunan 100 RPTRA sudah ada titik lokasi pembangunannya,” lanjutnya.

Penolakan Mengetahui rencana penyetopan tersebut, anggota dewan tidak terima. Komisi A DPRD DKI Jakarta menilai pemprov tidak bisa menghentikan program yang sudah dianggarkan meski dengan alasan tingkat penyerapan anggaran rendah.

“Tidak bisa dihentikan begitu saja apalagi program ini salah satu program unggulan. Rekomendasi kami program ini harus tetap jalan,” ujar Ketua komisi A DPRD DKI Riano P Ahmad seusai rapat pembahasan KUA-PPAS di komisi tersebut. Riano menilai penyebab rendahnya serapan itu harus diselisik lebih lanjut. “ Keputusan rekomendasinya kami akan bawa pembahasan ini ke rapat besar badan anggar an untuk didorong menjadi pergub. Akan tetapi, harus dilihat juga mumpuni untuk diteruskan atau tidak karena ternyata waktunya juga sudah sempit,” terangnya. Lebih lanjut, Sekretaris Komisi A DPRD DKI Syarif mengatakan anggaran pengadaan lahan RPTRA itu termasuk dalam sejumlah anggaran di Komisi A yang tidak logis.

“Saya nangkep di Komisi A ada Rp400 miliaran yang tidak logis. Banyak yang tidak logis, alasannya karena salah nomenklatur, salah kode rekening (dalam e-budgeting). Komisi tidak mau, banyak yang dimatikan tapi tidak logis,” kata Syarif di Gedung DPRD DKI Jakarta. Sy a r i f m e n u d i n g ke s a lahan ada pada Bappeda sebagai pihak yang menginput seluruh kegiatan dalam e-budgeting. Menurutnya, proses perencanaan seharusnya dilakukan berdasarkan kajian analisis kebutuhan yang dilanjutkan dengan rapat sinkronisasi antara perencana dan pelaksana, barulah input data ke e-budgeting. “Alasan tidak bisa diserap karena waktu mepet. Kenapa sebuah anggaran dirancang kemudian tidak bisa dilaksanakan hanya karena dalih waktunya pendek, masalah

nomenklatur. Kalau ada kesalahan berarti harus ada yang bertanggung jawab atas kesalahannya. Itu yang mau dicari,” tekan politikus Gerindra itu. Hingga kini belum ada titik terang dalam persoalan penyetopan anggaran tersebut. Pada Senin (21/8), DPRD dan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) dijadwalkan bertemu. Sekda, Kabiro Hukum, Kepala Bappeda, dan Kadinas Perhubungan tampak sudah hadir pada pukul 13.00. Namun, tak sampai 15 menit DPRD menyatakan rapat ditunda dan akan dijadwalkan ulang hari ini. DPRD mengaku masih perlu waktu untuk membahas apa yang diusulkan eksekutif tersebut. “Enggak akan molor. Sebelum 5 September sudah diketuk palu,” kata Syarif. (Sru/J-4)

Terkendala Aturan dan soal Teknis, Serapan Wali Kota Rendah

“Anggaran pengadaan lahan oleh wali kota itu diusulkan untuk dihentikan karena dinilai tidak terserap dengan optimal.” Tuty Kusumawati

Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah DKI Jakarta

MI/ROMMY P

DPRD JAKARTA GO ID

DALAM rapat pembahasan Kebijakan Umum Anggaran dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara (KUA-PPAS) Perubahan 2017 di DPRD Komisi A, terkuaklah penyebab tidak terserapnya anggaran senilai Rp250 miliar tersebut. Para wali kota mengeluhkan tidak adanya payung hukum kewenangan untuk membeli lahan tersebut. Wali Kota Jakarta Utara Husein Murad menuturkan selama ini mereka terbentur aturan sebagai payung hukum pembebasan pembelian lahan. Keputusan Gubernur (Kepgub) No 988 Tahun 2017 tentang Perubahan atas Kepgub No 2591 Tahun 2016 tentang pendelegasian wewenang pengadaan tanah untuk pembangunan RPTRA kepada wali kota, tidak menegaskan tentang rinci dari pendelegasian tersebut. “Di keputusan itu tidak ada rincian lebih luas. Misalnya, berapa luas tanah yang bisa kami beli, siapa yang akan mengelolanya nanti, dan apakah nanti akan menjadi aset pemerintah kota atau tidak,” tuturnya. Husein mengungkapkan tidak menemui kendala dalam mendapatkan objek tanahnya. Namun, karena batas harga tidak tercantum dalam aturan, Husein pun sulit memutuskan. “Tanahnya ada, tapi batasan harganya juga membingungkan. Karena membeli tanah ini ada proses lain juga seperti pengukuran,” cetusnya. Menurutnya pemerintah DKI harusnya sudah sejak awal membuat peraturan gubernur yang rinci terkait pendelegasian wewenang pengadaan tanah untuk RPTRA. “Harusnya sejak awal aturan itu dibuat. Kalau begini waktu sudah tidak cukup karena sudah mendekati akhir tahun,” ungkapnya. Senada, Wali Kota Jakarta Barat Anas Effendi menyebut sudah menginventarisasi lahan untuk RPTRA. Namun, ia tidak berani melakukan pembayaran karena khawatir soal aturan yang belum jelas soal wewenang wali kota dalam mengadakan lahan.

Kendala teknis Wewenang wali kota untuk mengadakan lahan RPTRA tercantum dalam RAPBD 2017 yang ditandatangani mantan Gubernur DKI Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok. Pada saat itu, kode rekening yang digunakan masih bernama ‘budget pengadaan sarana umum taman’. Berdasarkan Peraturan Gubernur (Pergub) tentang Organisasi Tata Kerja (OTK), wali kota tidak memiliki kewenangan untuk mengadakan tanah, hanya memfasilitasi. Untuk memayungi pelaksanaan kegiatan pengadaan tanah tahun 2017, diterbitkanlah Kepgub No 2591 Tahun 2016 tentang Pendelegasian Wewenang Pengadaan Tanah untuk Pembangunan RPTRA kepada Wali Kota pada 23 November 2016. “Jadi masih mengacu pada OTK yang lama, tapi kemudian dimunculkan Kepgub pendele-gasian pengadaan tanah yang ditetapkan tanggal 23 November 2016,” kata Kepala Bappeda Tuty Kusumawati. Baru pada 18 Mei 2017, Gubernur DKI Djarot Saiful Hidayat mengubah Kepgub No 2591/2016 menjadi Kepgub No 988/2017, yakni anggaran pengadaan lahan RPTRA dialokasikan pada Dokumen Pelaksanaan Anggaran (DPA) kota dengan kode rekening ‘belanja pengadaan tanah sarana umum taman’. Namun demikian, penggunaan kode rekening juga masih menjadi kendala. Menurut Bappeda, wali kota sudah diminta menyempurnakan komponen e-budgeting sejak 24-28 November 2016. “Seluruh SKPD harus ngeh dengan segala usulannya karena yang menginput usulan kegiatan itu SKPD sendiri. Wali kota harus cek lagi komponennya sudah betul atau belum. Jika ada anggaran wali kota yang tidak bisa terserap hanya karena faktor e-component, seluruh wali kota harusnya cek ulang,” ujarnya. (Aya/Sru/J-4)

Mengadakan objek tanah itu bukan masalah. Tapi aturan tentang batas harga dan kewenangan itu kendalanya.

ANTAR/REGINA SAFRI

BATAL: Foto udara kawasan taman Lapangan Banteng, Jakarta Pusat. Rencana revitalisasi taman Lapangan Banteng sebagai pusat

UKM otomatis akan batal menyusul dihentikannya anggaran untuk RPTRA. Penghentian anggaran Rp50 miliar per wali kota untuk pembangunan RPTRA tersebut karena dinilai tidak terserap.


12

KAMIS, 24 AGUSTUS 2017

REGIONAL

Pasuruan Tambah Daerah Industri

MI/ABDUS SYUKUR

TENGGER CARNIVAL: Defile peserta dengan pakaian tradisi suku Tengger saat mengikuti Bromo Tengger Sukapura Carnival di Bromo, Probolinggo, Jawa Timur, kemarin. Kegiatan

pawai budaya suku-suku yang berada di kawasan Bromo, Tengger, dan Sukapura tersebut bertujuan mencegah paham radikalisme dan terorisme.

Suku Tengger akan terus menjaga kerukunan dan keharmonisan sesuai dengan prinsip Tri Hita Karana atau tiga hubungan yang harmonis. ABDUS SYUKUR

abdus@mediaindonesia.com

K

EARIFAN lokal berupa budaya dan tradisi akan menjadi penyaring terhadap masuknya pemikiran radikal. “Tradisi dan budaya di Tengger akan terus dikembangkan dan dipertahankan sampai kapan pun. Selain melestarikan budaya leluhur, kami menjadikan hal itu menjadi sebuah kebiasaan positif. Misalnya, tetap mempertahankan kasada, pujan kasanga, dan tradisi lainnya,” kata sesepuh Tengger Sukapura, Supoyo. Dia mengatakan itu di sela-sela Bromo Tengger Sukapura Carnival di Kecamatan Sukapura, Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur, kemarin. Menrut Supoyo, kegiatan yang digelar warga Tengger itu bertujuan menunjukkan nasionalisme yang tinggi dan untuk menangkal serta mencegah paham

Budaya Tengger Tangkal Radikalisme radikalisme serta terorisme yang mengancam kehidupan masyarakat. Sebagai sesepuh suku, Supoyo tak ingin suku Tengger terkontaminasi oleh paham seperti itu. “Kami bersama tokoh agama lain dan bersama masyarakat bergandengan tangan untuk menjaga persatuan dan kesatuan, di antaranya melalui pelestarian budaya suku Tengger seperti karnaval ini. Karena hal itu bisa menjadi power kami untuk melawan paham radikal agar tidak masuk ke sini,” kata Supoyo. Menurutnya, kerukunan dan keharmonisan di suku Tengger harus dijaga sesuai dengan Tri Hita Karana atau tiga hubungan yang harmonis. Yakni, manusia dengan Tuhan, manusia dengan manusia, dan manusia dengan alam. Dengan keyakinan terhadap keberadaan Tuhan membuat insan taat beribadah dengan saling menghargai kepercayaan masing-masing sehingga berpengaruh ter-

hadap hubungan sesama manusia dengan saling menyayangi dan mengasihi. Itu sekaligus menjaga keharmonisan dengan alam dan bersikap arif. “Itu kunci kami selama ini. Makanya suku Tengger tetap kompak dan harmonis sampai sekarang ini. Saya kira kami akan melawan paham radikalisme dengan cara dan budaya kami yakni Tengger,” papar anggota Fraksi Partai NasDem DPRD Kabupaten Probolinggo itu. Dia menambahkan masyarakat juga akan diberi wawasan mengenai bahaya radikalisme dan terorisme. Karnaval itu diikuti ribuan pelajar dan masyarakat suku Tengger di Kecamatan Sukapura. Dengan mengenakan pakaian tradisional, para peserta menyajikan atraksi budaya berbagai tarian daerah.

Ujung tombak Camat Sukapura Yulius Christian mengatakan Sukapura Carnival ialah wujud

kecintaan suku Tengger terhadap negara dengan tetap mempertahankan budaya serta kearifan lokal. Selain itu, sambung dia, karnaval itu menjadi momentum untuk mengajak generasi bangsa agar tidak masuk ke lubang yang salah. “Kegiatan positif bisa menjadi alternatif untuk mencegah anak masa depan bangsa terjerumus ke dalam kegiatan negatif sekaligus kegiatan ini menjadi ajang untuk mengedepankan kearifan lokal suku Tengger,” terang Yulius. Menurut Yulius, suku Tengger kaya dengan kearifan lokal yang patut menjadi salah satu ujung tombak mempersatukan dan menjaga kesatuan bangsa. “Bahkan, dengan kearifan lokal membuat kami, camat, kapolres, dan danramil atau unsur tiga pilar, bisa menjaga persatuan bangsa, termasuk mencegah paham radikalisme masuk ke suku Tengger ini,” pungkas Yulius. (N-1)

PEMERINTAH Kabupaten (Pemkab) Pasuruan, Jawa Timur, mempersiapkan lahan seluas 1.000 hektare (ha) sebagai perluasan kawasan industri. Lahan itu berada di bagian timur Kabupaten Pasuruan, tepatnya di Kecamatan Grati dan Nguling. “Kami tengah me-review rencana tata ruang wilayah (RTRW) untuk menyiapkan lahan industri seluas 1.000 ha,” kata Bupati Pasuruan M Irsyad Yusuf, kemarin. Menurut dia, keberadaan kawasan industri yang baru diharapkan bisa mengurangi disparitas antara bagian timur dan barat Pasuruan. Selain itu, lanjut dia, lokasi baru itu akan dekat dengan pintu tol ruas Pasuruan-Probolinggo di Desa Karanganyar, Kecamatan Grati. Dia menjelaskan lahan baru itu juga disediakan untuk perluasan kawasan Pasuruan Industrial Estate Rembang (PIER) seluas 1.000 ha di Kecamatan Bangil yang sudah penuh. “Saya sudah bertemu dengan PT SIER (Surabaya Industrial Estate Rungkut) Surabaya selaku pengelola PIER. PT SIER menyambut antusias penyediaan lahan 1.000 ha di wilayah timur Pasuruan karena SIER memang membutuhkan perluasan itu,” imbuh pria yang kerap disapa Gus Irsyad itu. Menurut dia, perluasan lahan industri itu akan dikelola bersama oleh PT SIER bersama badan usaha milik daerah (BUMD) milik pemkab. “PT SIER sudah sepakat, kawasan itu akan dikelola bersama BUMD milik Pasuruan. Teknis dan bentuk kerja samanya akan dibicarakan lebih lanjut,” ujar dia. Sementara itu, Pemkab Kepulauan Mentawai, Sumatra Barat, mengajukan lahan seluas 2.600 ha sebagai kawasan ekonomi khusus (KEK) pariwisata sehingga dibutuhkan investasi sekitar Rp1 triliun untuk menggali potensi wisata kawasan Taileleu. Angka investasi sebesar itu, kata Kepala Dinas Pariwisata, Pemuda, dan Olahraga (Disparpora) Mentawai Desti Seminora, diharapkan bisa mencakup pembangunan bandara, resor, hotel, serta dermaga baru. Menurutnya, Taileleu memiliki potensi lengkap untuk investasi pariwisata karena lahan terintegrasi dan sudah dibeli pihak investor. Kelebihan lain Taileleu, jelasnya, ialah pemandangan alam yang memesona, adat budaya yang terjaga, serta potensi wisata bahari yang sangat banyak. “Dalam pengembangan KEK pariwisata, pelestarian budaya menjadi hal krusial yang harus dijaga,” ujarnya. (AB/YH/N-1)

Kelebihan lain Taileleu ialah pemandangan alam yang memesona, adat budaya yang terjaga, serta potensi wisata bahari.

Amak Diminta First Travel Bersabar

M

ARTINI Mukti Sulaiman, 71, sudah menguras tabungan sebesar Rp16 juta dengan harapan bisa berangkat umrah. Hanya, harapannya itu harus diurungkan akibat ulah biro perjalanan umrah First Travel. Padahal, uang itu dia kumpulkan rupiah demi rupiah. Mulai uang kiriman dari anak-anaknya hingga hasil berjualan telur puyuh dan gas elpiji. “Amak (panggilan ibu di Minangkabau) dikasih uang Rp100 ribu sebulan oleh anak yang bekerja di Jakarta. Amak tabung. Lalu amak juga jual telur puyuh dan agen elpiji dapat Rp50 ribu-Rp60 ribu, amak tabung,” papar Martini di Kota Padang, Sumatra Barat, kemarin. Sehari-hari, Martini tinggal bersama dua anaknya semenjak ditinggal suami yang meninggal pada 2010. Martini mendaftar pada agen biro perjalanan First Travel di Bukittinggi pada Juni 2016. Itu disebabkan dia tertarik mendengar pengalaman

kerabat yang diberangkatkan biro perjalan itu. “Amak mendaftar pada 2016. Janjinya mau diberangkatkan pada Januari 2017.” Secara total, Martini sudah menyetor Rp16 juta. “Dua kali bayar. Ada yang langsung ke Bank Mandiri Jakarta dan yang ke agen di sini,” bebernya. Uang yang disetor itu, lanjut dia, untuk tas koper, baju seragam, buku panduan, dan manasik. Dirinya juga harus mengeluarkan uang lagi untuk pengurusan paspor dan vaksin meningitis. “Mereka ke Padang 1,5 bulan lalu. Dijanjikan Januari 2017 diundur menjadi 12 Mei. Akan tetapi, pada 10 Mei, menyuruh amak menambah Rp2,5 juta lagi,” kata Martini. Ketika kasus First Travel mengemuka, Martini mengaku tidak berani melapor ke polisi. “Belum lapor ke polisi. Amak takut kalau urusan sama polisi. Koordinasi dengan agen sudah pernah dilakukan. Amak dikasih surat terus meterai diminta rekening amak. Sesudah itu, amak diminta

bersabar. Katanya uang amak keluar 30 hari kerja paling lambat 90 hari kerja,” kata Martini. Pelaksana Tugas Kepala Bidang Penyelenggaraan Ibadah Haji (PIH) Kemenag Sumbar Syamsuir Ilyas pernah mengungkapkan sejumlah jemaah telah melaporkan kasus penipuan tersebut. Akan tetapi, Kapolres Kota Padang Kombes Chairul Aziz mengaku belum menerima pengaduan dari korban First Travel. “Sampai saat ini belum ada warga Padang yang melapor karena menjadi korban,” kata dia. Sebelumnya, calon peserta umrah PT First Anugerah Karya Wisata atau First Travel diduga menjadi korban penipuan dan penggelapan dana. Dalam kasus itu, polisi menetapkan tiga tersangka yaitu Dirut First Travel Andika Surachman, Direktur First Travel Anniesa Desvitasari, serta Siti Nuraida Hasibuan alias Kiki Hasibuan (Komisaris Utama First Travel). (Yose Hendra/Ant/N-1)

KORBAN FIRST TRAVEL: Martini

MI/ YOSE HENDRA

Mukti Sulaiman, 71, salah satu korban penipuan agen umrah First Travel, memperlihatkan bukti pembayaran calon jemaah ibadah umrah di rumahnya di Parupuk Tabing, Padang, Sumatra Barat, kemarin.

ANTARA/ADITYA PRADANA PUTRA

EKSEKUSI PEMBONGKARAN PASAR: Pedagang memindahkan barang dagangannya saat eksekusi pembongkaran Pasar Kanjengan Blok C dan D oleh tim gabungan di Johar, Semarang, Jawa Tengah, kemarin. Eksekusi tersebut sempat diwarnai kericuhan karena pedagang keberatan dipindahkan di tempat penampungan sementara yang dinilai tidak strategis.

Pemkab Pidie Tutup Tambang Emas Ilegal PEMERINTAH Kabupaten Pidie, Aceh, mengeluarkan larangan pertambangan emas ilegal yang marak di Kecamatan Geumpang. “Pemerintah tidak bermaksud berlaku kejam dengan mengeluarkan surat larangan tersebut. Itu justru untuk menyelamatkan masyarakat dan lingkungan setempat,” kata Bupati Pidie Roni Ahmad kepada Media Indonesia, kemarin. Menurut dia, larangan itu telah disepakati Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkompida) Pidie dan sesuai dengan instruksi Gubernur Aceh Irwandi Yusuf untuk melakukan upaya penyelamatan lingkungan di kawasan pegunungan itu. “Yang pertama ada instruksi Irwandi. Kemudian kami melihat, aktivitas tambang ilegal sangat mengganggu lingkungan. Bahkan, limbah tambang emas ilegal itu telah mencemari sumber mata air di kawasan Pidie,” sebutnya. Aktivis lingkungan Yayasan Ekosistem Lestari Teuku Muhammad Zulfikar menilai

praktik pertambangan ilegal mestinya sudah masuk ranah penegak hukum. “Petugas harus berani mengeksekusi. Apalagi ini ilegal atau tanpa izin. Yang diperlukan ketegasan aparat hukum,” tegasnya. Kapolres Pidie AKB Andi Nugraha Setiawan Siregar membenarkan pertambangan ilegal di kawasan itu sudah menggunakan alat berat. “Polisi akan terus memonitor di lokasi tambang emas. Kami akan tindak jika penambangan ilegal dengan alat berat terus dilakukan,” paparnya. Kabupaten Bangka, Provinsi Bangka Belitung, menargetkan butuh 15 tahun untuk memulihkan seluruh lahan kritis. Bupati Bangka Tarmizi Saat mengatakan jumlah lahan kritis di Pulau Bangka mencapai 26 ribu hektare. Dari jumlah itu, yang sudah direklamasi baru 3.000 ha. Tarmizi menargetkan, dalam kurun waktu 15 tahun, sisa lahan kritis 23 ribu ha selesai dipulihkan dengan tanaman yang menghasilkan 4 hingga 6 bulan. (FD/TB/RF/N-1)


REGIONAL

KAMIS, 24 AGUSTUS 2017

13

Langkah Golkar Disambut Positif

ANTARA/OLHA MULALINDA

PENGAMANAN PELANTIKAN BUPATI SORONG: Bupati Sorong Johny Kamuru (kanan) dan Wakil Bupati Sorong Suka Harjono (kedua kanan) dikawal personel Brimob seusai pelantikan di Alun-Alun Kabupaten Sorong, Papua Barat, kemarin. Polda Papua Barat menurunkan 1.100 personel ditambah BKO Brimob Sumatra Selatan dan Brimob Jawa Timur untuk pengamanan pra dan pascapelantikan Kepala Daerah Kabupaten Sorong, Kota Sorong, dan Kabupaten Maybrat.

Dukung Emil PAN Minta Cawagub Friksi dalam sebuah partai pasti terjadi dalam menyikapi pilkada. Namun, akhirnya keputusan akhir akan diambil sebagai sebuah ketegasan.

“Akan berbeda kalau tidak ada kader (yang maju),” imbuhnya. Opsi lain, jika Emil tidak bersanding dengan Bima, PAN akan membelokkan dukungan kepada Deddy Mizwar.

BAYU ANGGORO

Masih optimistis

anggoro@mediaindonesia.com

P

ARTAI Amanat Nasional (PAN) meminta opsi kursi calon wakil gubernur jika mengusung Ridwan Kamil pada Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jawa Barat 2018. Mereka enggan memberi dukungan cuma-cuma kepada Wali Kota Bandung tersebut. Hal ini ditegaskan Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan seusai menutup Rapat Kerja Nasional (Rakernas) PAN III di Bandung, kemarin. Posisi tandem Emil nanti, PAN menyodorkan Bima Arya dalam laga. Pemilihan Bima ini pun se-

suai dengan keinginan Emil yang sudah terbuka menyatakan ketertarikannya kepada Wali Kota Bogor tersebut. “Emil sudah menyampaikan terbuka akan mengajak Bima Arya,” kata Zulkifli. Meski Bima masih raguragu karena terbayang biaya yang sangat besar, Zulkifli memastikan kadernya itu akan maju pilgub jika sudah pasti dipilih Emil dan disepakati koalisi partai. “Biasanya kader terserah perintah partai. Bima punya waktu dua hari untuk menjawab kesediaannya,” tuturnya. Ia memberi garansi bahwa partainya akan all out jika Emil bersanding dengan Bima.

Sementara itu, friksi dalam tubuh Partai Golkar masih terjadi terkait dengan pencalonan Dedi Mulyadi sebagai cagub Jabar. Bupati Purwakarta ini masih optimistis akan diusung Golkar, kendati Koordinator bidang pemenangan pemilu wilayah I (Jawa-Sumatra) Partai Golkar Nusron Wahid menegaskan posisi Dedi belum aman. Alasan Dedi tetap optimistis karena dirinya terus mengalami tren positif di masyarakat. “Elektabilitas, popularitas terus terkerek naik, mulai 0%, 2%, 8%, 11%, terakhir 14%,” ujarnya. Dedi menyebutkan, per-

nyataan Nusron merupakan suplemen untuk meningkatkan angka popularitas dan elektabilitasnya. “Saya malah terima kasih kepada Pak Nusron karena pernyataan beliau, saya dibicarakan banyak orang. Saya menganggap itu suplemen untuk terus bekerja,” jelasnya. Sebagai kader, lanjut Dedi, pihaknya akan patuh terhadap apa pun keputusan Golkar. Apalagi, hasil survei tidak menjamin kandidat akan memenangi pertarungan politik. Terkait dengan mahar, DPW PPP Jatim mewajibkan bakal calon membayar mahar Rp35 juta saat pengambilan formulir bakal cagub dan cawagub, yang mulai dibuka pada 23 Agustus-9 September 2017. “Mengapa Rp35 juta? Angka 3 itu melambangkan PPP dan angka 5 adalah lima rukun Islam serta lima khidmat partai,” kilah Ketua DPW PPP

Jatim Musyafak Noer. Menurut Ketua Fraksi PPP DPRD Jatim ini, mahar itu digunakan untuk biaya operasional panitia pendaftaran, biaya survei, dan pelaksanaan Rapimwil (penyampaian visi misi calon). “Kontribusi itu untuk mengukur keseriusan bakal cagub dan wagub eksternal, yang harus diserahkan tunai saat mendaftar,” paparnya. Sementara itu, elektabilitas petahana Banyumas, Jateng, jeblok. Berdasarkan survei yang dilakukan Lembaga Pengkajian dan Survei Indonesia (LPSI) Semarang, elektabilitas Bupati Banyumas Achmad Husein cukup rendah, hanya 12,1%. Padahal, dia telah memimpin hampir 5 tahun di daerah ini. Direktur LPSI Semarang Muhammad Yulianto mengungkapkan, dari hasil survei yang dilakukan di 27 kecamatan di Banyumas, ternyata elektabilitas bupati buruk. “Elektabilitas bupati hanya 12,1% atau masuk kategori buruk. Sebab, biasanya elektabilitas petahana normalnya mencapai 40%. Kalau lebih dari 60% berarti sangat disukai masyarakat,” tutur Yulianto. (RZ/AD/FL/LD/OL-4)

PENETAPAN Ketua DPW Partai NasDem Sumatra Utara Tengku Erry Nuradi sebagai calon gubernur (cagub) dari Partai Golkar disambut positif. NasDem pun tidak berapa lama lagi akan mengumumkannya secara resmi. Hal itu ditegaskan Korwil DPP Partai NasDem Wilayah Sumatra Utara Martin Manurung. Pihaknya menyambut positif penetapan Tengku Erry dan Ngogesa Sitepu sebagai Cagub dan Cawagub Sumut. “Ya baguslah Partai Golkar mengusung Tengku Erry dan Ngogesa. Kita sedang menunggu Pak Surya Paloh (Ketua Umum DPP Partai NasDem) untuk melakukan penetapan secara resmi,” ujarnya. Golkar sebelumnya meyakini pasangan tersebut memiliki potensi paling besar untuk memenangi Pilkada Sumut 2018. “Dari hasil survei berbagai lembaga, menunjukkan pasangan ini lebih dominan dan insya Allah menang,” papar Sekretaris DPD Partai Golkar Sumut Irham Buana Nasution saat menggelar konferensi pers di Medan, kemarin. Irham mengungkapkan, ada keuntungan besar dengan posisi Tengku Erry sebagai petahana, yang memiliki kekuatan tersebar di berbagai wilayah, sedangkan Ngogesa Sitepu sebagai Ketua DPD Partai Golkar Sumut memiliki basis-basis yang kuat.

Di sisi lain, adanya 17 kursi yang dimiliki Golkar di DPRD Sumut serta 187 anggota DPRD Kab/Kota se-Sumut. “Partai Golkar menjadi pemimpin koalisi karena memiliki 17 kursi yang menjadi bagian terpenting dari pemenangan pilkada ini, sedangkan 3 kursi lagi untuk memenuhi syarat pencalonan gubernur, kita sudah berkomunikasi dengan PKB, PKPI, PPP, dan NasDem,” tutur Irham. Sementara itu, untuk memotivasi internal partai agar dapat memenangi 3 pilkada di Bangka Belitung dan Pemilu 2019. Ketua Umum DPP PPP Romahurmuziy turun langsung ke provinsi ini mulai hari ini hingga Jumat (25/8). “Insya Allah Pak Ketua Umum rencananya akan di Babel selama 2 hari,” kata Ketua DPW PPP Bangka Belitung Amri Cahyadi. Rommy, sapaan Romahurmuziy, akan mengisi materi pelatihan kader terkait dengan pemenangan pilkada dan pemilu. Amri menjelaskan, selain itu akan ada beberapa agenda yang akan dilaksanakan anggota Komisi XI DPR RI ini, di antaranya akan mengisi kuliah umum di STAIN SAS Babel. Puncak acaranya silaturahim akbar dengan pengurus kader PPP se-Babel dan membuka latihan kader kepemimpinan Kader Madya PPP. (PS/RF/ OL-4)

ANTARA/SYIFA YULINNAS

SENJATA API SISA KONFLIK ACEH: Kapolres Aceh Timur AKB

Rudi Purwiyanto (kanan) menerima senjata api jenis AK-47 beserta amunisi aktif dari warga sipil di Polres Aceh Timur, Aceh, kemarin. Senjata api peninggalan konflik Aceh tersebut sengaja diserahkan kepada aparat kepolisian karena dianggap dapat mengancam diri dan keluarganya.

KPUD Terus Intensifkan Sosialisasi

MI/DEPI GUNAWAN

MENGGANGGU: Sejumlah baliho bergambar bakal calon pemimpin daerah terpasang di

pinggir Jalan Raya Lembang, Bandung, Jawa Barat, pekan lalu. Baliho dan spanduk tersebut sangat mengganggu visual taman perkotaan di Lembang.

KOMISI Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Sulawesi Tengah terus mengintensifkan sosialisasi pilkada di wilayah terpencil. Ketua KPUD Sulteng Sahran Raden menjelaskan hal tersebut sangat penting dilakukan sehingga dapat memberikan pemahaman lebih baik kepada pemilih di wilayah terpencil menjelang pilkada serentak 2018. “Sosialisasi merupakan salah satu tahapan menjelang pilkada, termasuk di wilayah terpencil,” jelasnya di Palu, kemarin. Menurut Sahran, Kabupaten Donggala, Kabupaten Parigi

Moutong, dan Kabupaten Morowali yang akan menggelar pilkada serentak memiliki sejumlah wilayah terpencil. Terlebih di sana banyak warga yang telah masuk daftar pemilih tetap (DPT). Sementara itu, KPUD Sulsel menyebutkan peraturan yang baru terkait dengan pemilu sudah keluar dan resmi ditandatangani Presiden RI Joko Widodo. UU No 7/2017 tentang Pemilu tersebut mengatur pemilu secara nasional dan menjelaskan pemilihan legislatif bersamaan dengan pemilihan presiden dan wakil presiden. “KPU provinsi hingga kabu-

Khofifah Menunggu Restu Presiden DUKUNGAN sejumlah partai politik sejatinya sudah cukup mengantar Khofifah Indar Parawansa berlaga dalam Pilgub Jatim 2018. Namun, ia masih menunggu restu Presiden Joko Widodo. Saat ini dukungan yang didapat Khofifah dari parpol sudah cukup untuk mengusung pasangan Cagub dan Cawagub Jawa Timur. Seusai bertemu Presiden Jokowi di Istana Merdeka, Jakarta, kemarin, Ketua Umum Muslimat Nahdlatul Ulama itu mengatakan sudah menjalin silaturahim dengan sejumlah parpol terkait dengan pencalonannya. Namun, Khofifah tidak ber-

sedia menyebut parpol mana saja yang sudah menyatakan dukungan. ”Banyak. Tapi jangan deh disebut dulu. Kalau lihat peta kursi di (DPRD) Jatim, sudah cukup sih untuk prasyarat mencalonkan gubernur dan wakil gubernur,” ujarnya di Kompleks Istana Kepresidenan. Saat ditanya apakah hal itu berarti pencalonannya tinggal menunggu restu dari Presiden Jokowi, Khofifah mengatakan itu merupakan etikanya. Sampai saat ini Khofifah mengaku belum mendaftarkan diri sebagai bakal cagub ke parpol mana pun. Ia menepis pertemuannya dengan Jokowi untuk

Ketua Umum Muslimat NU mengatakan sudah menjalin silaturahim dengan sejumlah parpol. membahas pencalonannya. Bersama Presiden, politisi Partai Kebangkitan Bangsa itu mengaku membicarakan soal rencana kerja dan anggaran Kemensos. “Hari ini jadwal beliau padat sekali. Masa kita melapor sesuatu di luar tugas

dan fungsi,” tukas Khofifah. Ia menegaskan, pencalonannya untuk ketiga kali sebagai Gubernur Jatim tidak memengaruhi fokus melaksanakan tugas dan fungsi sebagai Mensos. “Semua mesti disiapkan. Jadi apa yang kita lakukan jangan pernah mereduksi kinerja sebagai Mensos. Ini harus menjadi komitmen saya yang diberi mandat,” tandasnya. Mensesneg Pratikno mengaku belum mengetahui perihal permintaan pengunduran Khofifah sebagai Mensos kepada Presiden. Ketika di Yogyakarta, Khofifah tak ingin pertemuannya dengan Presiden Joko Widodo

dimaknai kemungkinan pencalonannya sebagai Cagub Jatim. “Saya dipanggil Presiden untuk melaporkan (nota keuangan RAPBN tahun anggaran 2018). Tadi pun saya bawa bahan yang saya laporkan. Tapi kemudian yang keluar tidak menjadi yang saya sampaikan,” ujarnya. Ia pun meminta kalangan media massa membangun suasana di Kemensos supaya kondusif. Pasalnya, kementeriannya mendapatkan mandat yang cukup besar buat perluasan Keluarga Penerima Manfaat (KPM), Program Keluarga Harapan (PKH), KPM Bantuan Nontunai. (Pol/AT/OL-4)

paten/kota bersiap melakukan verifikasi parpol tingkat provinsi pada Desember 2017. Dilanjutkan verifikasi kabupaten/kota pada Januari 2018 sehingga parpol yang baru harus bersiap diri,” terang anggota KPU Sulsel Divisi Pengawasan dan Hukum Khaerul Mannan. Di Bojonegoro, Jatim, pemkab mengelar sosialisasi pada sejumlah elemen untuk meningkatkan partisipasi jumlah pemilih pada Pilkada 2018. Sekretaris Badan Kesatuan Bangsa Politik dan Perlindungan Masyarakat (Bakesbangpol Linmas) Kabupaten Bojonegoro Husnan mengatakan sosialisasi

itu bertujuan meningkatkan partisipasi masyarakat dalam pilkada tahun depan. “Harapannya masyarakat semakin sadar dalam menggunakan hak pilihnya sehingga angka golput turun,” ujarnya. Di Cirebon, Jabar, pemkot akan segera membentuk desk k pilkada. Anggaran untuk Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) pun saat ini sudah dipersiapkan. Asisten Administrasi Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setda Kota Cirebon Agus Mulyadi menjelaskan saat ini penyusunan surat keputusan pembentukan desk k pilkada tengah dilakukan. (TB/LN/UL/YK/OL-4)


14

KAMIS, 24 AGUSTUS 2017

INTERNASIONAL

BOM BUNUH DIRI TALIBAN: Petugas

keamanan memeriksa lokasi serangan bom bunuh diri di dekat markas besar polisi di Lashkar Gah, Helmand, Afghanistan, kemarin. Serangan bom bunuh diri Taliban tersebut merupakan serangan besar pemberontak pertama sejak Presiden Trump berkomitmen mengirimkan pasukan AS ke negara yang dilanda perang itu tanpa batas waktu, sedikitnya lima orang tewas dan 42 lainnya terluka dalam insiden tersebut.

AFP PHOTO

AS Peringatkan Pakistan Sebagai salah satu dari 16 sekutu utama non-NATO, Pakistan mendapat bantuan miliaran dolar dan memiliki akses terhadap beberapa teknologi militer AS. HAUFAN HASYIM SALENGKE

haufan_hasyim@mediaindonesia.com

A

MERIKA Serikat (AS), kemarin, memperingatkan Pakistan dengan nada tinggi bahwa Islamabad bisa kehilangan statusnya sebagai sekutu militer yang istimewa jika terus memberikan tempat yang aman bagi kelompok militan Afghanistan. Setelah Presiden Donald Trump meluncurkan sebuah strategi baru untuk memaksa Taliban menegosiasikan penyelesaian politik dengan pemerintah Afghanistan, diplomat

utama ‘Negeri Paman Sam’ itu kemudian ‘menyerang’ Islamabad. Trump telah memperingatkan dukungan Pakistan untuk Taliban Afghanistan dan jaringan ekstremis Haqqani akan memiliki konsekuensi. Menteri Luar Negeri Rex Tillerson pun ‘mengipasi’ komentar bosnya itu dengan memperingatkan Islamabad akan konsekuensi serius yang bakal mereka terima. Komandan diplomat ‘Negeri Paman Sam’ itu menjelaskan, “Dalam hal bantuan, status mereka sebagai mitra aliansi non-NATO berada di ujung tanduk.” Sebagai salah satu dari 16 sekutu utama non-NATO, Pakistan mendapat bantuan miliaran dolar dan memiliki akses terhadap beberapa teknologi militer AS yang dilarang di negara lain. Tahun ini, Washington telah menahan US$350 juta dana militer karena khawatir Pakistan tidak berbuat banyak untuk melawan teror. Namun, kala itu, aliansi di antara dua negara tidak dipertanyakan. Tillerson mengatakan AS ingin bekerja

sama dengan Pakistan ketika di saat bersamaan memperluas dukungannya untuk Kabul dalam pertempuran melawan kelompok Taliban. Namun, ia mengingatkan Islamabad untuk menutup tempat-tempat aman milisi. Beberapa kritikus Pakistan di Washington telah mendesak Trump untuk melangkah lebih jauh, dengan memberi wewenang serangan AS terhadap milisi di Pakistan atau menyatakan Pakistan sebagai ‘negara yang mensponsori teror’. AS telah menjangkau target besar di Pakistan sebelumnya. Yang paling terkenal ialah saat pendahulu Trump, Barack O bama, meme rintahkan pasukan khusus AS membunuh pemimpin Al-Qaeda Osama bin Laden. Tiongkok, mitra Pakistan, membela Islamabad dari kritikan Trump. Juru bicara Kementerian Luar Negeri Hua Chunying mengatakan Beijing tidak bisa menerima ‘tuduhan’ Washington dan Pakistan telah berada di garis depan dalam perjuangan melawan terorisme.

Bom mobil di Afghanistan Di tengah peringatan dari Washington, seorang pelaku bom mobil meledakkan diri di markas besar polisi di selatan Afghanistan, kemarin. Serangan Taliban itu menewaskan lima o rang dan melukai puluhan lainnya, terutama anak-anak. Itu merupakan serangan besar pemberontak yang pertama kalinya sejak Presiden Trump mengumumkan di Washington, Senin (21/8) malam, bahwa dia telah berkomitmen mengirimkan pasukan AS ke negara yang dilanda perang itu tanpa batas waktu. “Seorang pelaku bom bunuh diri meledakkan sebuah mobil berisi bahan peledak di tempat parkir di dekat markas besar polisi di Lashkar Gah,” kata Omar Zhwak, juru bicara Gubernur Provinsi Helmand. “Informasi awal kami menunjukkan bahwa lima warga sipil terbunuh dan 25 lainnya mengalami cedera, termasuk perempuan dan anak-anak,” tambahnya. (AFP/Times of India/I-2)

Semenanjung Korea kembali Memanas KOREA Utara (Korut) mengungkapkan rencana pengembangan program rudal jarak jauh. Kemarin, Presiden Korut Kim Jong-un memerintahkan untuk melakukan peningkatan produksi roket dan rudal balistik antarbenua atau disebut ICBM. Di bawah rezim Jong-un, Pyongyang telah melakukan langkah cepat dalam hal pengembangan teknologi rudal balistik. Padahal, menurut resolusi PBB hal itu dilarang. Bulan lalu, Korut sudah melakukan dua uji coba peluncuran ICBM. Pelaksanaan uji coba itu diawasi secara langsung oleh Jong-un. Peluncuran perdana rudal-rudal tersebut berhasil mengenai sasaran. Dampaknya, musuh-musuh bebuyutan Korut, seperti Amerika Serikat (AS) yang masuk ke jangkauan rudal, menjadi berang. Melalui sebuah laporan, Lee Chun-geun dari Science and Technology Policy Institute di Korea Selatan (Korsel) mengatakan Korut telah menggembar-gemborkan kemampuan memproduksi rudal Hwasong-14. Negara komunis itu juga mengungkapkan kesiapan penggunaan kapal selam yang mampu menembakkan rudal balistik dengan kaliber lebih besar bernama Pukguksong-3.

Kini ketegangan baru muncul. Kali ini AS dan Korsel yang memicunya. Kedua negara bersekutu itu menggelar latihan militer bernama Ulchi Freedom Guardian yang dilaksanakan setiap tahun. Latihan militer itu selalu dikutuk Korut. Menurut pemerintah Korut, latihan itu merupakan geladi resik untuk melakukan invasi. Sebagai perlawanan, Korut mengatakan pihaknya butuh senjata nuklir untuk melindungi diri dari AS. Duta Besar Rusia untuk Indonesia Mikhail Galuzin ikut mengkritik latihan perang itu. Galuzin menilai latihan gabungan itu sebagai tindakan provokatif yang berpotensi menyebabkan ketidakstabilan di kawasan Semenanjung Korea. “Kami mengkritik kebijakan AS dan sekutu regionalnya yang menjadikan aktivitas rudal dan nuklir Korut sebagai alasan untuk melakukan peningkatan kekuatan militer yang menyebabkan bertambahnya ketidakstabilan di kawasan, termasuk dengan mengadakan latihan militer skala besar di Semenanjung Korea,” kata Galuzin dalam pertemuan pers di kediamannya di Jakarta, kemarin. Selain itu, lanjutnya, pernyataan AS yang mengatakan aksi uji coba misil dan nuklir Korut

merupakan tindakan yang melawan hukum internasional dinilainya sebagai pernyataan kontradiktif. AS sering melakukan aksi-aksi yang melanggar hukum internasional.

Karena itu, agar ketegangan mereda, Galuzin meminta semua pihak menghentikan seluruh aktivitas militer di kawasan Semenanjung Korea. (AFP/Arv/I-4)

Kiamat Politik Menanti Dinasti Shinawatra

K

EJATUHAN dinasti Shinawatra dalam panggung politik Thailand sudah di depan mata. Tekanan kudeta berulang kali dan proses peradilan menjadi awan kelabu bagi dinasti yang mulai menguasai panggung politik negeri itu sejak 2001. Nasib dinasti itu akan ditentukan Jumat (24/8) ini ketika Mahkamah Agung negeri itu memutus nasib mantan perdana menteri Yingluck Shinawatra. Yingluck dituduh melakukan kelalaian dalam penyaluran subsidi beras di wilayah lumbung politiknya. Uang kontan yang dikucurkan untuk subsidi itu telah dikorupsi sehingga menimbulkan kerugian negara hingga miliaran dolar AS. Jika terbukti bersalah, perdana menteri wanita pertama Thailand itu dapat dipenjara hingga 10 tahun. Kendati demikian, hukuman bisa

ditangguhkan dan dia berhak mengajukan banding. Vonis bersalah untuk Yingluck ditengarai dapat memicu larangan untuk kembali berpolitik di masa depan. Yingluck telah mengaku bersalah atas dakwaan itu dan mengaku menjadi korban dari permainan politik halus. Namun, musuh-musuhnya yakin itu semua tipu muslihat dari keluarga yang melakukan korupsi dan nepotisme. “Kejatuhan keluarga Shinawatra disebabkan perbuatan mereka di masa lalu,” kata Akanat Promphan, tokoh kunci demonstrasi anti-Yingluck. “Mudah-mudahan putusan itu akan memberi pelajaran mahal kepada pemerintah masa depan agar tidak menggunakan kebijakan pemerintah untuk mendapatkan keuntungan populis yang sempit,” ujarnya. Keluarga Shinawatra muncul menguasai

AP/SAKCHAI LALIT

SIDANG YINGLUCK: Mantan Perdana Menteri Thailand Yingluck Shinawatra, memegang bunga dari pendukungnya saat tiba di Mahkamah Agung, di Bangkok Thailand, Jumat (21/7). Yingluck dijadwalkan akan hadir pada Jumat (25/8), dalam sidang putusan pengadilan yang mendakwanya atas kelalaian dalam penanganan rencana pembelian beras miliaran dolar AS. panggung politik pada 2001 ketika tokoh utama keluarga itu, miliarder Thaksin, jadi perdana menteri. Dia menghidupkan

ekonomi dan memberi skema kesejahteraan prorakyat miskin paling luas dalam sejarah ‘Negeri Gajah Putih’.

Putin akan Melawat ke Indonesia PRESIDEN Rusia Vladimir Putin dijadwalkan melakukan kunjungan ke Indonesia guna meningkatkan kerja sama bilateral di antara kedua negara. Hal itu merupakan tindak lanjut dari undangan kunjungan yang disampaikan Presiden Jokowi saat keduanya bertemu di Rusia pada tahun lalu. Hal tersebut disampaikan Duta Besar Rusia untuk Indonesia Mikhail Galuzin kepada media saat dijumpai di kediamannya di Jakarta, kemarin. Galuzin menjelaskan kunjungan seorang kepala negara ke negara sahabat harus menghasilkan sebuah terobosan besar atau kesepakatan penting yang akan meningkatkan hubungan bilateral kedua negara. Beberapa bidang yang akan menjadi fokus dalam kunjungan Putin ialah kerja sama ekonomi, dialog politik, budaya, sains, dan kemanusiaan. Ia mencontohkan, tahun lalu, saat Jokowi bertemu Putin di Sochi, keduanya menandatangani kerja sama di bidang pertahanan. “Kami mengupayakan sebaiknya dan berharap pada pertemuan yang akan datang di antara kedua pemimpin negara akan membawa hasil baik kepada negara juga bagi masyarakat kedua negara dalam hal pembangunan kerja sama di berbagai area,” ujar Galuzin. Namun, ia belum dapat memastikan kapan tepatnya kunjungan Putin itu akan terjadi. Sebab, saat ini, Indonesia dan Rusia tengah melakukan persiapan matang terkait dengan rencana kunjungan itu. “Kunjungan pada tingkat tertinggi seperti ini membutuhkan persiapan yang baik dan teliti. Sebenarnya itulah yang kami harapkan dan telah kami lakukan dengan rekan kami di Indonesia,” tutur Galuzin. Kendati demikian, ia memastikan bahwa kementerian luar negeri dari kedua negara telah bekerja sama dengan erat untuk mempersiapkan kunjungan yang diharapkan menghasilkan kesepakatan penting dan menguntungkan antara Indonesia dan Rusia. Ia mencontohkan beberapa kerja sama yang sudah terjalin barubaru ini, yakni kesepakatan yang ditandatangani pada 10 Agustus lalu mengenai imbal beli dalam pengadaan alat peralatan pertahanan keamanan (alpalhankam) yakni 11 unit pesawat tempur Sukhoi SU-35, yang dibarter dengan komoditas ekspor Indonesia seperti karet olahan, minyak kelapa sawit, kopi, kakao, dan komoditas lainnya. “Kami menyambut baik kerja sama ini dan saya tekankan bahwa Rusia sangat mampu dan mumpuni untuk membantu Indonesia di bidang militer dan pertahanan serta operasi teknis,” tuturnya. Tidak hanya Sukhoi yang ditawarkan. Rusia juga menawarkan pesawat jet komersial yang merupakan hasil produksi sendiri. Pesawat itu berseri MC-21, produksi Irkut Corporation. (Arv/I-2)

Namun, lawan-lawannya menuduh Thaksin telah menyalahgunakan kekuasaan dan menghilangkan batas antara bisnis dan politik. Kudeta menjungkalkan Thaksin pada 2006 dan sejak itu sinar politiknya mulai memudar. Pengadilan menyita aset sekitar US$1,3 miliar. Dalam kebuntuan dan kerusuhan politik, Yingluck, sang adik, muncul sebagai pengganti dan menang pada pemilihan 2011. Yingluck yang sangat yakin dengan skema subsidi beras dari partainya rela membayar hasil panen petani dua kali lipat. Namun, skema itu gagal dan menimbulkan demonstrasi yang berujung kudeta terhadapnya pada 2014. Pengadilan pidana juga meminta sekitar US$1 miliar atas kerugian skema tersebut. Di saat Yingluck menghadapi keputusan hakim besok, sebenarnya Thaksin-lah yang ingin dijebloskan ke jeruji besi oleh klan-klan pesaing politik keluarga itu. Kesuksesannya menyelesaikan jabatan satu periode penuh dan terpilih kembali pada 2005 memicu kekhawatiran kaum elite konservatif Thailand dan tentara yang selama ini memonopoli kekuasaan di kerajaan itu. (AFP/Irene Harty/I-1)


JAGAT

KAMIS, 24 AGUSTUS 2017

15

O N T H I S DAY

1962: TVRI Mulai Mengudara

WIKIPEDIA

AFP/ANTHONY WALLACE

BADAI HATO: Seorang pejalan kaki melintas saat badai Hato menerjang di kawasan Tsim Sha Tsui, Hong Kong, kemarin. Lebih dari 400 penerbangan

dibatalkan, pasar keuangan ditangguhkan, dan sekolah ditutup saat badai Hato menerjang kota. Badai Hato merupakan badai kategori 10 pertama yang melanda Hong Kong sejak badai Vicente pada 2012.

HONG KONG, TIONGKOK

Badai Hato Menerjang Empat Orang Tewas S

EUSAI menerjang Makau dan Hong Kong sehingga menewaskan empat orang, badai Hato mulai mereda, kemarin. Tiupan angin yang menyertainya mulai melemah dan hujan deras berubah menjadi gerismis. Berdasarkan penuturan Erik, seorang WNI di Hong Kong, badai mulai mereda dengan terjangan angin berkurang dan hujan rintikrintik. Erik tertahan di Hong Kong setelah penerbangannya tertunda akibat badai tersebut. “Saat ini aktivitas warga sudah kembali normal. Perdagangan seperti bank, restoran, dan toko kembali normal. Transportasi se-

perti bus, taksi, dan MRT (moda raya terpadu) juga sudah normal,” ungkap Erik saat dihubungi Media Indonesia, kemarin malam. Status badai sejak pukul 18.22 waktu setempat sudah turun menjadi T1 setelah sempat menyentuh level tertinggi T10. Sejumlah maskapai di bandar udara internasional setempat sudah melakukan penerbangan. Pemerintah Makau mengatakan terjangan badai tersebut menyebabkan tiga pria berusia 30-65 tahun tewas dan dua orang hilang. Seorang pria tewas akibat tertimpa tembok yang ambruk, seorang tewas setelah terjatuh dari teras,

BAGHDAD, IRAK

BARCELONA, SPANYOL

30 Ribu Warga Terjebak Pertempuran di Kantong IS PBB mengungkapkan sekitar 30 ribu warga sipil terjebak dalam pertempuran di Kota Tal Afar. Kota itu kini jadi lokasi perjuangan pasukan Irak untuk memukul mundur kelompok ekstremis Islamic State (IS). “Bantuan kemanusiaan disalurkan ke tempat-tempat berkumpul di selatan dan timur Tal Afar. Kemarin, lebih dari 300 orang telah melewati titik-titik itu dan telah menerima bantuan,” kata juru bicara Sekjen PBB Antonio Guterres, Stephane Dujarric, Selasa (21/8). Badan pengungsi PBB (UNHCR) khawatir warga sipil Irak mungkin akan digunakan sebagai perisai manusia oleh IS. Selain itu, upaya untuk melarikan diri dapat mengakibatkan eksekusi dan penembakan terhadap warga. “UNHCR menyeru kepada semua pihak yang berkonflik agar warga

Pelaku Teror Rencanakan Pengeboman Skala Besar

KBRI Terus Monitor Penangkapan Frederik Surat pemeritahuan penangkapan Frederik telah sampai pada 25 Juli 2017 ke KBRI Abuja dengan tuduhan pembajakan minyak mentah ilegal di perairan Nigeria. Dua hari setelahnya, Kementerian Luar Negeri RI menerima aduan via telepon dari kakak Frederik, Kristoforus Omenu. “Pada hari yang sama, laporan disampaikan informal kepada KBRI Abuja untuk ditindaklanjuti dan kasus dimasukkan ke database,” imbuh Iqbal. Frederik ialah lulusan Akademi Maritim Nusantara Indonesia (AMNI) Semarang 2014 yang melamar ke PT Mellisindo Hemika Prima sejak Februari 2017. Perusahaan itu merupakan agen penyalur tenaga kerja untuk Western Mediterranean Shipping SA, Athena, yang mengoperasikan tanker. (PO/Ire/I-2)

1981: Hukuman Chapman MARK David Chapman terkenal sebagai pembunuh musikus John Lennon. Ia merupakan penggemar The Beatles sejak pertama kali band itu terkenal. Chapman mulai belajar gitar dan ingin menjadi musikus. Namun, kemudian pandang an-pandangannya berubah. Ia lalu percaya The Beatles, khususnya John LenWIKIPEDIA non, berpengaruh buruk bagi banyak orang karena pandangan mereka akan agama dan negara. Pada 1980, setelah beberapa tahun pensiun, John Lennon meluncurkan album baru, Double Fantasy. Chapman mengetahui tempat tinggal Lennon di New York City. Pada 8 Desember 1980, Chapman mengunjungi New York lagi, bertemu Lennon dan Yoko Ono saat mereka meninggalkan rumah untuk melakukan sesi rekaman. Chapman menunggu hingga mereka kembali. Ketika Lennon memasuki bangunan apartemennya, Chapman mencabut pistol, memanggil Lennon, lalu menembakinya. Lennon jatuh dan meninggal dalam perjalanan ke rumah sakit akibat kehabisan darah. Chapman didakwa dengan pembunuhan tingkat kedua. Ia dijatuhi hukuman 25 tahun penjara pada 24 Agustus 1981. Ia dipenjarakan di Attica State Prison.

2006: Pluto Turun Takhta SAAT ditemukan pada 18 Februari 1930 oleh Clyde William Tombaugh, astronom muda di Observatorium Lowell, Pluto diangkat menjadi salah satu anggota tata surya dengan jarak terjauh dari Matahari. Pluto memiliki diameter 4.862 km dengan massa 0,002 massa Bumi. Dengan orbit memanjangnya yang aneh, Pluto disebut memiliki perilaku yang lebih mirip objek Sabuk Kuiper (bagian dari objek-objek kecil transNeptunus) daripada sebuah planet. Orbitnya yang berbentuk elips tumpang tindih dengan orbit Neptunus dan terhadap Matahari juga terlalu melengkung jika dibandingkan dengan delapan planet lain. Ukuran Pluto juga kecil sehingga dianggap terlalu prematur untuk disebut planet. Akhirnya, dalam sebuah pertemuan Persatuan Astronomi Internasional pada 24 Agustus 2006, sebanyak 3.000 ilmuwan memutuskan untuk mengubah status Pluto menjadi ‘planet kerdil’.

sipil bisa meninggalkan daerah konflik dan memberikan akses untuk keselamatan mereka,” paparnya. Lembaga itu berharap ribuan warga sipil dapat meloloskan diri dari area itu dalam beberapa hari ke depan. Di lain hal, pasukan Irak pada Selasa (22/8) berhasil merebut kembali tiga distrik pertama tempat benteng IS di Tal Afar. Hal itu terjadi bertepatan saat kepala Pentagon mengunjungi Baghdad untuk memberi dukungan pada tentara Irak. Setelah bertemu dengan Perdana Menteri Irak Haider al-Abadi di Baghdad, Menteri Pertahanan Amerika Serikat Jim Mattis mengatakan para milisi IS sedang melarikan diri dan kota-kota telah dibebaskan. “Orang-orang sudah dibebaskan dari IS dan dari Daesh,” kata Mattis menggunakan nama alternatif untuk IS. (AFP/Hym/I-4)

ABUJA, NIGERIA

KBRI Abuja akan terus memonitor kasus penangkapan seorang warga negara Indonesia (WNI) yang merupakan bagian dari 11 kru kapal tanker Tecne berbendera Yunani, Frederik Fatin Omenu, 29. Frederik ditangkap sejak 25 April 2017 oleh Deference Inttelligence Agency (DIA) Nigeria. Hal itu diungkapkan Direktur Perlindungan Warga Negara Indonesia dan BHI Kementerian Luar Negeri RI Lalu M Iqbal, kemarin. “KBRI telah melakukan pendekatan pada EFCC (Economic and Financial Crimes Commission) di Abuja dan akan terus memonitor kasus ini,” ungkapnya. KBRI, imbuhnya, juga telah berkomunikasi via telepon dengan Frederik pada 1 Agustus dan menerima informasi bahwa dia tidak tahu aktivitas di kapal tanker tersebut ilegal.

dan seorang lagi warga Tiongkok tewas dihantam sebuah truk. Di Hong Kong, laki-laki paruh baya tewas setelah tercebur ke laut. Apple Daily menunjukkan banjir parah merendam mobil-mobil. Banyak warga berenang di air berlumpur yang menggenangi jalan-jalan kota judi itu dan resor kasino Venetian harus menggunakan generator cadangan. Otoritas menyebut sekitar 50 penerbangan dibatalkan mengikuti terputusnya arus listrik, terbatasnya pasokan air, dan jaringan seluler yang bermasalah. Salah satu pekerja Sands, yang memiliki resor judi Venetian dan

Parisian, mengatakan listrik mati di seluruh Makau tapi mulai pulih sebagian. “Banyak tamu datang pada musim panas, sebagian besar dari mereka terjebak di resor dan kasino utama,” kata dia. H o n g Ko n g s e c a ra t e ra t u r dikepung topan antara Juli dan Oktober. Namun, terjangan langsung jarang terjadi. Kota ini menghadapi badai terkuatnya pada 1962 saat topan Wanda yang berkecepatan 284 km per jam menerjang bekas koloni Inggris itu. Kejadian itu menewaskan 130 orang, menghancurkan ribuan rumah, dan mengakibatkan 72 ribu orang kehilangan tempat tinggal. Dengan belajar dari pengalaman, observatorium cuaca setempat yang berdiri sejak 1883 mengembangkan sistem peringatan level T1-T10 lewat aplikasi My Observatory yang diluncurkan pada 2010. Aplikasi resmi itu akan melacak badai dan memberikan ramalan cuaca sembilan hari. (AFP/Ire/I-1)

TELEVISI Republik Indonesia (TVRI) ialah stasiun televisi pertama di Indonesia. TVRI memonopoli siaran televisi di Indonesia sebelum 1989. Pada 1989, televisi swasta pertama RCTI di Jakarta dan SCTV di Surabaya baru berdiri. TVRI mulai mengudara sejak 1962 di Jakarta. Siaran perdana mereka menayangkan Upacara Peringatan Ke-17 Hari Kemerdekaan Republik Indonesia dari Istana Negara, Jakarta, pada 17 Agustus 1962. Itu siaran percobaan dengan menggunakan pemancar cadangan berkekuatan 100 watt. Kemudian pada 24 Agustus 1962, TVRI mengudara untuk pertama kalinya dengan acara siaran langsung upacara pembukaan Asian Games IV dari Stadion Utama Gelora Bung Karno. Pada 20 Oktober 1963, dikeluarkan Keppres No 215/1963 tentang Pembentukan Yayasan TVRI dengan Pemimpin Umum Presiden RI. Pada 1964 mulailah dirintis pembangunan stasiun penyiaran daerah. Pembangunan dimulai dengan TVRI Stasiun Yogyakarta yang secara berturut-turut diikuti dengan Stasiun Medan, Surabaya, Ujung Pandang (Makassar), Manado, Denpasar, dan Balikpapan (bantuan Pertamina). Dahulu, TVRI pernah menayangkan iklan. Namun, pada dekade 1980-an dan 1990-an, TVRI mulai tidak menayangkan iklan sebelum akhirnya TVRI kembali menayangkannya. Status TVRI saat ini ialah lembaga penyiaran publik. Sebagian biaya operasional TVRI masih ditanggung negara.

24 Agustus | History | BBC | Dok.MI

AFP

TERSANGKA pelaku teror di Barcelona mengaku kelompoknya merencanakan penyerangan terhadap monumen pada serangan susulan dengan skala lebih besar. Hal itu disampaikan saat dia diperiksa di depan hakim pada Selasa (22/8). Mohamed Houli Chemlal, 21, mengatakan dia dan tiga tersangka lainnya mengetahui rencana tersebut dua bulan lalu. Mereka dihadirkan di pengadilan untuk pertama kalinya setelah serangan kembar yang menewaskan 15 orang dan melukai lebih dari 100 orang. Dengan mengenakan piyama dan tangan kanan masih dibalut, Chemlal dibawa masuk untuk diinterogasi. Dokter mengatakan dia layak diinterogasi. Dalam kesaksian, dia mengatakan organisasi itu merencanakan serangan dalam skala yang lebih besar dengan menggunakan bom. Chemlal terluka dalam ledakan yang tidak disengaja di pabrik bom darurat milik kelompok itu pada Rabu pekan lalu. Salah satu dari mereka yang tewas dalam ledakan itu ialah seorang imam bernama Abdelbaki Es Satty dan

Mohamed Houli Chemlal, 21, dan tiga tersangka lainnya mengetahui rencana itu dua bulan lalu. seorang tersangka lainnya yang masih berusia muda. Kepada hakim, Chemlal mengatakan imam tersebut ingin meledakkan dirinya. Menurut sumber di pengadilan, di antara keempat tersangka, dua melimpahkan kesalahan kepada imam dan dua lainnya mengaku tidak mengenalnya. Setelah sidang sehari penuh di hadapan hakim, Chemlal dan tersangka lainnya, Driss Oukabir, 27, dikirim kembali ke tahanan dan dikenai tuduhan teror. Namun, pria ketiga yang memiliki mobil yang digunakan di Cambrils, bernama Mohamed Aallaa, diberi pembebasan bersyarat. (AFP/Arv/I-4)


KAMIS, 24 AGUSTUS 2017 PODIUM

Gedung Baru DPR TERUS terang selama ini saya termasuk yang berpandangan DPR tidak perlu gedung baru. Saban kali muncul gagasan membangun gedung baru, saban kali itu pula saya berpendirian yang sama, menolaknya. Sampai kemudian saya mendengar kabar, lift di EBET gedung itu jatuh. Seorang rekan anggota DPR dari Saur Hutabarat daerah pemilihan Jawa Dewan Redaksi Media Group Tengah berada di dalamnya. Kabar itu mendorong saya berpikiran kiranya ada baiknya beranjang sana ke gedung DPR. Itulah yang saya lakukan kemarin, bersama seorang rekan wartawan senior Kleden Suban, mengunjungi gedung DPR. Ketika tiba di lantai 22, tempat Fraksi NasDem, seorang petugas keamanan bertanya mau ke mana, spontan saya jawab, “Mau jalan-jalan.” ‘Jalan-jalan’ ke Gedung DPR itu membawa kami antara lain ke sebuah ruangan tempat tenaga ahli bekerja. Dalam ruangan 12 m2 itu bekerja 8 orang, padahal agar bisa lega bekerja ruangan itu sebaiknya hanya untuk empat orang. Mereka bagaikan sardencis. Benar lift di gedung itu telah berkali-kali jatuh. Terakhir itu terjadi dua pekan lalu. Tidak terjadi malapetaka, yang dibahasakan sebagai ‘untunglah’, karena jatuh dari lantai 1. Gedung DPR itu resmi dipakai pada tanggal keramat di zaman Pak Harto, 11 Maret 1997. Masih terpampang jelas prasasti peresmiannya, yang ditandatangani Ketua DPR H Wahono. Dari segi usia (20 tahun), gedung itu belum tua, tapi dari segi daya dukung telah melewati batas. Gedung itu dirancang untuk dihuni 800 orang, kini dihuni 4.000, alias lima kali lipat. Di zaman otoriter itu, misalnya, tidak perlu benar anggota DPR punya tenaga ahli. DPR kerjanya kor menyetujui apa yang diinginkan eksekutif. Legislatif cuma tukang stempel, sebutlah dalam hal menyetujui rancangan undang-undang yang umumnya diproduksi pemerintah. Di era demokrasi, DPR diasumsikan mampu memiliki inisiatif sendiri dalam memproduksi undang-undang. Tiap fraksi hendaknya punya pandangan yang berbobot, yang antara lain berkat dukungan tenaga ahli. Bila satu fraksi ‘hanya’ punya 20 tenaga ahli, itu berarti di gedung itu sedikitnya ada 200 tenaga ahli. Belum lagi tenaga ahli sang wakil rakyat. Di sisi lain, jumlah kursi DPR terus bertambah. Pada 1997, ketika gedung itu diresmikan hanya 425 kursi, sekarang 560 kursi. Pada Pemilu 2019 bertambah 15 kursi, menjadi 575 kursi. Itu berarti juga pertambahan jumlah tenaga ahli sehingga ruang kerja kian padat dan sumpek. Karena itu, dari segi kenyamanan dan keselamatan, DPR perlu gedung baru. Gedung untuk kerja, bukan apartemen untuk tempat tinggal anggota DPR. Itulah yang diputuskan Ketua DPR Setya Novanto. Pembatalan proyek apartemen itu, menurut Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah, karena Novanto tidak ingin terus menjadi polemik. Di masa awal saya menjadi reporter (1980), mudah mencari anggota DPR yang tinggal di flat di kompleks DPR. Flat itu kemudian dirobohkan. Tak ada lagi wakil rakyat yang tinggal di situ. Saya sendiri kini setuju negara kembali membangun hunian bagi mereka di kompleks itu berupa apartemen, bukan yang mewah, dan sebagai ‘gantinya’, semua kompleks perumahan DPR baik di daerah Kalibata maupun Ulujami dirobohkan untuk dibangun rusunawa bagi rakyat. Yang perlu dipertanyakan justru apa perlunya di kompleks parlemen dibangun alun-alun demokrasi, seperti menghidupkan kembali alun-alun sebagai tempat topo pepe agar raja mendengar ‘suara’ rakyat. Di Keraton Yogyakarta, topo pepe ialah aksi warga menjemur diri di alun-alun sampai mendapat jawaban dari ngarso dalem, sang raja. Sejarah kiranya kuburan buat aristokrasi. Ini zaman demokrasi langsung yang menuntut wakil rakyat turun ke rakyat, menjemput protes rakyat, bukan malah rakyat yang datang untuk topo pepe di alun-alun di kompleks parlemen.

ONLINE

Pemkab Pidie Tutup Pertambangan Emas Ilegal PEMERINTAH Kabupaten Pidie mengambil sikap tegas terkait dengan pertambangan emas ilegal di Kecamatan Geumpang, Kabupaten Pidie. Forum Koordinasi Pimpinan Daerah setempat telah mengeluarkan larangan melakukan aktivitas pertambangan tanpa izin. (Nusantara)

Para Bangsawan Ramaikan SEA Games PULUHAN penonton berebut swafoto saat Pangeran Abdul Mateen, orang keenam untuk duduk di takhta Kesultanan Brunei Darussalam seusai berlaga di cabang olahraga polo di ajang SEA Games Malaysia, Rabu (23/8). (Olahraga)

Kebijakan Pajak Jangan Jegal Bisnis E-Commerce PEMUNGUTAN pajak terhadap bisnis perdagangan elektronik (e-commerce) masih terus dimatangkan pemerintah. Pro dan kontra bermunculan dalam menanggapi rencana kebijakan tersebut. (Ekonomi)

SELEBRITAS

CUSTOMER SERVICE:

(021) 5821303

PEMASANGAN IKLAN:

(021) 5812113 / 5801480

HALAMAN 16

EBIET G. ADE

Penghargaan untuk Kebudayaan Populer Ebiet tidak percaya menjadi salah satu tokoh yang menerima Penghargaan Achmad Bakrie XV. Namun, ia mengaku tidak akan menjadi besar kepala. INDRIYANI ASTUTI

indriyani@mediaindonesia.com

M

USIKUS legendaris Abid Ghoffar Aboe Dja’far atau lebih dikenal dengan Ebiet G Ade, 63, menjadi salah satu tokoh yang terpilih menerima Penghargaan Achmad Bakrie (PAB) XV pada 2017 pada Selasa (22/8). Dia tidak ingin mematut dirinya sebagai penyanyi, namun lebih senang dikenal sebagai penyair. Berkat kepawaiannya melagukan puisi, syair pada musiknya dapat dinikmati berbagai kalangan, baik muda maupun tua dan mashyur sepanjang masa. Karya-karyanya sukses membaurkan antara harmonisasi lirik dengan nada. Selain itu diksi-diksi yang dia pilih juga sangat khas sehingga pelantun lagu tentralogi Camellia itu dianugerahi penghargaan untuk kategori kebudayaan populer alternatif. Pria kelahiran Banjarnegara, Jawa Tengah, pada 21 April 1954 itu mengatakan sama sekali tidak mengira mendapat penghargaan tersebut. Awalnya dia tidak percaya menjadi salah satu tokoh yang menerima PAB. “Ini di luar dugaan,” tutur Ebiet dalam acara konferensi pers di Jakarta. Pria yang punya ciri khas dengan tampil membawakan lagu sambil memainkan gitar akustik itu berharap karya-karya dapat memberikan inspirasi kaum muda dalam melakukan terobosan terutama di bidang seni. “Semoga penghargaan ini tidak membuat saya besar kepala atau tersungkur congkak,” imbuhnya. Kepiawaian Ebiet membuat lagu yang puitis berawal dari keinginan untuk tampil lebih

MI/ARYA MANGGALA

PENGHARGAAN ACHMAD BAKRIE: Penyanyi Ebiet G Ade (kanan) menerima Penghargaan Achmad Bakrie XV sebagai Tokoh Kebudayaan Populer Alternatif di Jakarta, Selasa (22/8).

komunikatif saat membaca puisi. Akhirnya, Ebiet yang mampu bermain gitar mencoba menyenandungkan puisi. Puisi pertama yang dia ubah, namun bukan untuk tujuan komersial ialah Nobody, milik penyair Amerika Emily Dickinson. Saat ditampilkan di ajangsana para seniman muda di Yogyakarta, dia mendapatkan sambutan yang luar biasa. Setelah itu, Ebiet menyakini bahwa lagu merupakan media yang ampuh untuk menyampaikan puisi, menjadi semakin besar.

Menyukai musik Ebiet telah memperkaya ranah musik Indonesia dengan lagulagunya. Pada 1978, Ebiet merekam lagu-lagunya di sebuah studio di Yogyakarta awalnya untuk kalangan sendiri. Hal itu tidak sengaja membidani kelahiran musik

bertutur yang diakui insan musik Indonesia. “Saya menyukai musik sejak saya mengenalnya. Sama sekali tidak terbayangkan bahwa dunia itu kemudian menjadi profesi,” tutur Ebiet. Dia bahkan merasa terlalu biasa dalam bermusik. Ebiet dalam buku penghargaan Achmad Bakrie juga bertutur, bahwa pada awalnya bercita-cita ingin menjadi dokter, tetapi cita-cita itu berubah drastis saat di sekolah menegah atas, dirinya ingin menjadi pelukis. Semakin dewasa, cita-cita itu luruh satu per satu dan akhirnya dia mantap memutuskan untuk menjadi penyanyi. (H-5)

MI/PERMANA

GUS IPUL

SONNY TULUNG

MARK WAHLBERG

Puji Film Nyai Ahmad Dahlan

Deg-degan Melihat Murid

Pendapatan Tertinggi

WAKIL Gubernur Jawa Timur Saifullah Yusuf, 52, mengapresiasi film Nyai Ahmad Dahlan yang dia nilai sebagai salah satu film yang layak untuk ditonton masyarakat. Film karya rumah produksi Iras Film ini menceritakan sosok pahlawan nasional yang gigih berjuang demi kemajuan kaum perempuan. “Ada perempuan hebat di sekitar kita. Kita sebenarnya tidak harus mencari inspirasi di negara lain. Kita bisa berguru, di antaranya pada Bu Nyai Siti Walidah,” kata Gus Ipul, sapaan akrabnya, di sela-sela nonton bersama tayangan perdana secara terbatas (gala premier) di XXI Grand City Surabaya, Selasa (22/8). Menurut Gus Ipul, sosok Nyai Walidah di film ini menggambarkan bagaimana orang-orang hebat seperti KH Ahmad Dahlan lahir jika di sisinya juga ada istri yang hebat pula. “Perjalanan hidup Bu Nyai Walidah sungguh menginspirasi dan layak untuk kita jadikan teladan dalam kehidupan sehari-hari. Beliau ini sosok yang hebat, sebelum melahirkan (organisasi) Aisyiyah, beliau juga melahirkan Podo Tresno,” kata Gus Ipul. (MTVN/H-5)

JARANG terlihat di televisi, mantan presenter Famili 100, Sony Tulung, 49, menyalurkan hobinya yang lain, yakni melatih kemampuan berbicara atau public speaking. Pria bernama lengkap Sonny Valentino Tulung tersebut mengaku senang bisa berkesempatan mengajarkan salah satu teknik komunikasi tersebut ke beberapa muridnya. “Saya senang bisa mengajarkan ke orang yang memang ingin belajar berbicara bahasa Indonesia dengan baik,” ujar Sony, dalam acara di Vinski Tower, kemarin. Sony mengatakan, meski begitu, ia kerap merasa khawatir atau deg-degan bila melihat muridnya tampil di depan umum. Sebagai orang yang melatih, tentu sebuah kebanggaan jika melihat orang yang d i b i m b i n g ny a t a m p i l . Akan tetapi, ia tetap mengaku merasa tegang. “Melihat kalau ada murid yang naik panggung, saya yang deg-degan,” ujar Sony. Ia berharap dapat terus memanfaatkan keahliannya tersebut untuk membantu orang-orang yang ingin dapat berkemampuan berbicara dengan baik. Khususnya teman-teman terdekatnya. (Pro/H-5)

BINTANG utama film Transformers: The Last Knight, Mark Wahlberg, 46, menjadi aktor pria dengan bayaran tertinggi di dunia selama 12 bulan terakhir. Seperti dilaporkan Forbes, pendapatan total Mark dari Juni 2016 hingga Juni 2017, sebelum dikenai pajak, ada di kisaran US$68 juta atau sekitar Rp907 miliar. The Last Knight (2017) memang mendapat banyak ulasan negatif dan punya angka penjualan tiket terendah dibandingkan empat film lain dari waralaba Transformers. Namun, hal ini tidak memengaruhi gaji dan laba yang didapat Mark. Selain itu, Mark juga menjadi aktor di film Patriots Day (2016) serta Daddy’s Home dan All the Money in the World. Dua film terakhir masih dalam tahap pascaproduksi. Mark menggantikan posisi Dwayne Johnson, yang menempati posisi puncak pada 2016. Pendapatan totalnya US$65 juta, lebih banyak US$500 ribu dari tahun sebelumnya. Pada posisi ketiga hingga kelima, ada Vin Diesel, Adam Sandler, dan Jackie Chan. (AFP/H-5)

ANTARA/MUHAMMAD ADIMAJA

MI/ USMAN ISKANDAR

AFP/ JOSHUA LOTT


KAMIS, 24 AGUSTUS 2017

HALAMAN 17

HLM 18 Ekspor CPO RI Melonjak 25%

HLM 24 Setengah Jawa Barat Alami Kemarau

HLM 28 Tim Karate Lampaui Target

EKONOMI Kemendag Minta Gula dari 17 Pabrik Digiling Ulang

MI/M IRFAN

PLTU RAMAH LINGKUNGAN: Pekerja memeriksa aktivitas bongkar batu bara dengan penggunaan teknologi batu kapur dalam proses flue gas desulfurization (FDG) dari kapal ke Pembangkit

Listrik Tenaga Uap (PLTU) Tanjung Jati B, Jepara, Jawa Tengah, Selasa (22/8). PLN menggunakan batu kapur untuk menurunkan konsentrasi emisi sulfur hingga 98% atau hampir bersih dan berkomitmen mengoperasikan pembangkit secara efisien, aman, dan ramah lingkungan.

E-commerce Wajib Dikenai Pajak Pemerintah perlu mengidentifikasi besaran pajak yang dipungut pada pemilik platform, penjual, dan pembeli. ERANDHI HUTOMO SAPUTRA Erandhi@mediaindonesia.com

P

EMERINTAH tengah berupaya memperluas basis pajak. Salah satunya dengan melirik potensi pajak di sektor perdagangan berbasis elektronik (e-commerce). Ekonom Universitas Indonesia (UI) Agung Nugroho Soedibyo mengatakan rencana itu harus segera terealisasi sebab potensi penerimaan negara dari e-commerce sangat tinggi. Jangan sampai Indonesia terlambat mengatur mekanisme pajak terhadap perdagangan

berbasis elektronik tersebut. Agung pun setuju dengan rencana pemerintah yang akan mengenakan setiap transaksi dengan memanfaatkan data pembayaran transaksi melalui gerbang pembayaran nasional (national payment gateway/NPG) yang akan dipantau Bank Indonesia (BI). “Kenapa harus dipungut? Karena mereka peroleh income dari tax jurisdiction di Indonesia. Maka harus bayar pajak di negara itu. Ini teorinya tidak bisa dibantah,” ujarnya, kemarin. Meski pemerintah telah meluncurkan Peraturan Presiden

(Perpres) Nomor 74 tentang Peta Jalan Sistem Perdagangan Nasional Berbasis Elektronik, sejauh ini memang belum ada skema perpajakan khusus untuk model bisnis nonkonvensional tersebut. Pengamat pajak dari Center for Taxation Analysist (CITA) Yustinus Prastowo menekankan perlu pendekatan berbeda dalam memungut pajak sektor e-commerce. Pasalnya kegiatan jual beli barang dan jasa melalui jaringan internet itu memiliki jenis yang beragam. Pun terdapat berbagai pihak yang terlibat dalam setiap transaksi, mulai pemilik marketplace, penjual (merchant), hingga pembeli. “Digital itu bisnis yang berbeda, tidak bisa didekati dengan caracara konvensional yang secara fisik bisa dikontrol. Beban (pajak) harus sama, cuma cara memajaki-

CO-BRANDING: (Dari

ANTARA /PRASETYO UTOMO

kiri) Direktur Utama Bank DKI Kresno Sediarsi, Direktur Bisnis Bank DKI Antonius Widodo, Direktur Bisnis Konsumer BNI Anggoro Eko Cahyo, dan Direktur Teknologi dan Operasional Bank DKI Priagung Suprapto berfoto bersama saat peluncuran kartu kredit di Jakarta, kemarin. Bank DKI dan BNI meluncurkan kartu kredit co-branding golf dan platinum yang diharapkan mampu memacu perkembangan bisnis kedua korporasi dan segmen konsumer.

nya yang berbeda,” ujar Yustinus, kemarin. Sebelumnya pada Senin (21/8), Menteri Keuangan Sri Mulyani mengatakan adanya potensi perpajakan dari sektor e-commerce karena transaksi industri berbasis daring itu lebih mudah terdeteksi yang terlihat dari sistem pembukuannya. Kendati begitu, pemerintah perlu mengidentifikasi besaran pajak yang dipungut pada pemilik platform, penjual, dan pembeli.

Tunggu draf Menurut Yustinus, pemungutan pajak terhadap sektor e-commerce harus disokong dengan sistem terintegrasi antarkementerian atau lembaga (K/L). Dalam hal ini soal kewenangan Kementerian Keuangan dan Kementerian Komunikasi dan Informatika dalam

mengidentifikasi objek pajak. Ketua Bidang Sumber Daya Manusia, Pendidikan, dan Perlindungan Konsumen Indonesia E-Commerce Association (idEA), Even Alex Chandra, mengatakan pihaknya memang dilibatkan dalam pembahasan itu, tapi belum melihat seperti apa draf yang dirancang pemerintah terkait regulasi perpajakan e-commerce. Ia berharap pemerintah menerapkan kebijakan yang sesuai dan tidak merugikan berbagai pihak sehingga bisnis yang tengah bertumbuh dengan pesat saat ini tidak malah terjegal. “Bagaimanapun, kami adalah mitra pemerintah. Kalau memang mau dikenai pajak, sudah semestinya sesuai dengan prinsip peta jalan e-commerce saja. Asing, lokal, semua mendapat perlakuan hukum yang sama,” tuturnya. (Pra/Tes/E-2)

Pola Kemitraan Lindungi Petani Cabai PASOKAN cabai yang melimpah karena masa panen dikhawatirkan memicu turunnya harga komoditas tersebut di beberapa wilayah sentra, khususnya di Pulau Jawa. Untuk mengantisipasi hal tersebut, Direktur Jenderal Hortikultura Kementerian Pertanian (Kementan) Spudnik Sudjono mengatakan pihaknya menerapkan pola kemitraan antara petani dengan pedagang cabai besar dan industri pengguna cabai. “Pola kemitraan ini dilakukan untuk mengatasi persoalan harga cabai, termasuk untuk solusi jangka panjang. Kita buat kemitraan antara produsen bubuk cabai, produsen sambal, dan kemitraan

petani langsung ke konsumen lewat Toko Tani. Jadi cabainya petani dibeli langsung, ada kontraknya,” ungkap Spudnik, kemarin. Pola kemitraan juga dilakukan melalui petani-petani andalan yang dikategorikan sebagai petani champion. Petani champion berkoordinasi dengan para pelaku industri sehingga cabai di tingkat petani bisa terserap maksimal. “Saat ini, misalnya, champion di Magelang sudah membangun kerja sama dengan industri, khususnya untuk cabai rawit merah. Kerja sama dilakukan antara lain dengan rumah makan dan industri kecil lainnya,” papar Spudnik.

Investor Didorong Kembangkan Kota Industri KEMENTERIAN Perindustrian (Kemenperin) menyambut baik rencana pengembangan Karawang New Industry City di Karawang, Jawa Barat. Kota industri itu terdiri atas lima cluster, yaitu suku cadang otomotif, material konstruksi ramah lingkungan, elektronik, logistik dan pergudangan, serta inovasi UKM. Dirjen Pengembangan Perwilayahan Industri Kemenperin Imam Haryono menyampaikan, sampai Juli 2017 sudah ada 16 rekomendasi kawasan industri yang diterbitkan Kemenperin dengan luas lahan 8.510 hektare. “Kami harap investor yang mengantongi rekomendasi segera melanjutkan penyelesaian perizinan dan mulai melakukan konstruksi pembangunan infrastruktur,” ujarnya di Jakarta, kemarin.

“Kami harap investor yang mengantongi rekomendasi segera melanjutkan penyelesaian perizinan.” Imam Haryono

Dirjen Pengembangan Perwilayahan Industri Kemenperin Imam menjelaskan konsep pengembangan kota industri di Karawang itu selaras dengan konsep pemerintah yakni melibatkan masyarakat sekitar, ramah lingkungan, didukung

KEMENTERIAN Perdagangan (Kemendag) telah selesai menguji gula kristal putih (GKP) yang sempat disegel di pabrik gula (PG) BUMN. Ada sebanyak 17 PG diperiksa penyidik pegawai negeri sipil (PPNS) dengan total gula sekitar 36 ribu ton. “Lebih dari 50% dari jumlah itu yang ternyata harus diproses ulang,” ucap Direktur Jenderal Perlindungan Konsumen dan Tertib Niaga Kementerian Perdagangan Syahrul Mamma kepada Media Indonesia, kemarin. Menurut Syahrul, dari seluruh GKP yang diamankan masih ada yang layak konsumsi. Tingkat icumsa gula yang layak konsumsi masih sesuai dengan standar nasional Indonesia (SNI), yakni maksimal 300. “Jumlah gula yang masih aman dan yang tidak layak konsumsi itu bedabeda per pabrik gulanya. Yang tidak layak atau icumsanya tinggi harus digiling ulang,” tukas Syahrul. Sebagai informasi, icumsa atau international commission for uniform methods of sugar analysis merupakan salah satu parameter untuk menentukan kualitas gula. Sistem rating icumsa dilihat berdasarkan warna gula yang menunjukkan kemurnian dan banyaknya kotoran yang terdapat dalam gula tersebut. Semakin tinggi icumsa, akan semakin cokelat warnanya dan kemungkinan semakin banyak kotoran dalam gula tersebut. Mendag Enggartiasto Lukita menyebut seluruh gula yang diamankan Kementerian Perdagangan merupakan hasil produksi PG BUMN. Tidak hanya PG milik PT Perkebunan Nusantara (PTPN), GKP produksi PT Rajawali Nusantara Indonesia (RNI) juga sempat diamankan untuk diperiksa. Pun, GKP milik PTPN yang sudah dibeli Perum Bulog ikut diperiksa kadar kelayakannya. “Yang bagus segera boleh masuk ke pasar. Yang tidak (lolos uji), kita buat berita acara supaya diproses ulang. Itu termasuk yang sudah ada di Bulog,” ujar Enggar. Sementara itu, ribuan ton gula petani petani tebu di Kabupaten Cirebon akan segera dibeli Bulog. Sekalipun tidak sesuai dengan harga eceran tertinggi, petani tetap gembira gula mereka terjual. (Jes/UL/E-1)

kemajuan teknologi dan inovasi, serta mewujudkan kota industri cerdas yang besinergi dengan pengembangan kawasan industri ramah lingkungan. “Ini konsep kawasan baru yang lebih mengedepankan pembangunan sosioekonomi masyarakat daerah. Kami harap dapat memberikan multiplier effect pada berkembangnya industri kecil dan menengah di Karawang.” Berdasarkan data Kemenperin, perkembangan kawasan industri pada dua tahun terakhir amat pesat. Dari sisi jumlah meningkat 17,56% dari 74 kawasan industri pada 2014 menjadi 87 kawasan industri pada 2016. Dari sisi luas, meningkat 64,67% dari 36.295 hektare menjadi 59.767 hektare. Namun, kata Imam, pembangunan kawasan industri juga perlu didukung

infrastruktur yang terintegrasi, seperti jalan, pelabuhan, jalur kereta api, fasilitas dan jaringan ketersediaan energi, fasilitas dan jaringan komunikasi serta informasi, pusat inovasi dan R&D, serta sarana dan prasarana pengembangan SDM yang andal. “Pembangunan infrastruktur terintegrasi selaras dengan upaya pemerintah untuk mengurangi ketimpangan ekonomi menuju tercapainya Indonesia-sentris,” kata Imam. Bupati Karawang Cellica Nurrachadiana mengatakan kerja sama antara pemda dan investor dalam mengembangkan kota industri itu akan membuka pintu lapangan kerja baru di Karawang dan memastikan pembangunan infrastruktur berkelas dunia. (Ant/Adi/E-3)

Menurut data Direktorat Jenderal Hortikultura, ketersediaan cabai rawit merah pada Agustus diprediksi mencapai 81.864 ton, sedangkan kebutuhan hanya 73.197 ton yang artinya ada surplus 8.667 ton. Pada September, ketersediaan cabai diperkirakan mencapai 78.606 ton dengan total kebutuhan 69.615 ton. “Ketersediaan aneka cabai sampai Oktober nanti dapat dikatakan mencukupi, bahkan surplus jika dibandingkan dengan kebutuhan secara nasional,” papar Spudnik. Hal ini tidak terlepas dari kebijakan pemerintah yang telah mengatur manajamen tanam komoditas tersebut. (Pra/E-2)


18

KAMIS, 24 AGUSTUS 2017

SEKTOR RIIL SEKILAS

Alfamart Berikan Layanan Lebih kepada Konsumen

KEKURANGAN BAHAN BAKU:

ANTARA /SYIFA YULINNAS

Sejumlah pekerja menyelesaikan pembuatan kapal nelayan di Desa Meunasah Geulumpang, Idi Rayeuk, Aceh Timur, Aceh, kemarin. Pembuatan kapal nelayan di kawasan itu terkendala bahan baku kayu yang biasanya hanya membutuhkan waktu tiga sampai enam bulan kini memakan waktu satu sampai tiga tahun dengan biaya ratusan juta rupiah.

Ekspor CPO RI Melonjak 25% Kenaikan signifikan terjadi pada negaranegara Uni Eropa kendati mereka masif melancarkan serangan untuk menghambat perdagangan komoditas Indonesia. ANDHIKA PRASETYO

andhika@mediaindonesia.com

K

INERJA ekspor minyak sawit (crude palm oil/ CPO) Indonesia mengalami pertumbuhan pada semester pertama 2017. Volume ekspor CPO dan turunannya, termasuk oleochemical dan biodiesel, tercatat mencapai 16,6 juta ton atau naik 25% jika dibandingkan dengan periode sama pada 2016. Saat itu, capaian ekspor hanya 12,5 juta ton. Direktur Eksekutif Gabungan Pengusaha Kelapa Sawit In-

donesia (Gapki) Fadhil Hasan mengungkapkan pertumbuhan kinerja ekspor sawit masih didorong tingginya permintaan dari negara-negara tujuan utama. Ekspor CPO ke India mencatatkan pertumbuhan terbesar dari 2,6 juta ton pada semester awal tahun lalu menjadi 3,8 juta ton pada periode kali ini atau tumbuh 43%. Kenaikan signifikan juga terjadi pada negara-negara Uni Eropa. Kendati Benua Biru secara masif melancarkan serangan untuk menghambat potensi perdagangan komoditas kelapa sawit

Indonesia dengan menerbitkan resolusi Parlemen Eropa, kinerja ekspor ke kelompok tersebut bisa mencapai 2,7 juta ton, melompat jauh dari 1,9 juta ton pada periode yang sama di tahun sebelumnya. Kenaikan volume ekspor juga terjadi ke negara-negara Afrika sebesar 36,5%, Bangladesh 29%, Amerika Serikat 27%, dan Tiongkok 18%. Kendati kinerja ekspor mengalami pertumbuhan, Fadhil menyebutkan satu fenomena yang tidak lazim terjadi tahun ini. Menjelang Hari Raya Idul Fitri pada tahuntahun sebelumnya, ekspor CPO biasanya meningkat karena konsumsi di negara-negara berbasis mayoritas muslim akan naik dan memengaruhi permintaan. “Jelang Hari Raya Idul Fitri, ekspor minyak sawit Indonesia tersungkur dengan membukukan

penurunan sebesar 18% atau dari 2,6 juta ton pada Mei turun menjadi 2,1 juta ton pada Juni,” ujar Fadhil via rilis, Rabu (23/8). Fadhil mengungkapkan lesunya pasar minyak sawit global dipengaruhi melimpahnya produksi minyak nabati lainnya seperti kedelai dan rapeseed.

Nota keberatan Menyusul langkah Amerika Serikat yang telah mengumumkan kebijakan bea masuk antisubsidi untuk biodiesel Indonesia dan Argentina, Menteri Pedagangan Enggartiasto Lukita akan menyampaikan keberatan kepada pemerintah AS. Ia menegaskan tidak ada perusahaan biodiesel Indonesia yang mendapat aliran subsidi dari pemerintah. “Kita kan sudah pernah menguji dan kita sudah bisa membuktikan

bahwa itu tidak ada unsur subsidi,” cetus Enggar. Kebijakan subsidi terhadap biodiesel dinilai bukan untuk produk yang diekspor, tetapi untuk biodiesel kebutuhan dalam negeri, yakni kepada PT Pertamina (persero). Karena itu, Enggar akan menyampaikan keberatan sesegera mungkin. “Kami segera akan menyampaikan keberatan. Kita juga akan pelajari dulu untuk tindak lanjutnya,” imbuh Enggar. Seperti dilansir Bloomberg, Departemen Perdagangan AS mengatakan kebijakan itu dibuat karena Indonesia dan Argentina diduga mengenakan anggaran subsidi pada biodiesel. Menurut mereka, subsidi yang didapat industri biodiesel dari pemerintah Indonesia mencapai hingga 68,28%. (Jes/E-4)

DEMI memenuhi kebutuhan masyarakat luas serta meningkatkan kepuasan konsumennya, PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk terus berupaya memberikan layanan bernilai tambah. Salah satunya bekerja sama dengan berbagai pihak untuk menyediakan layanan pembayaran di jaringan toko Alfamart. Business Development Director Alfamart Hans Harischandra Tanuraharjo menuturkan ada beragam layanan pembayaran yang disediakan Alfamart di tokonya. “Bisa bayar listrik, air, TV berlangganan, angsuran kendaraan, tiket transportasi. Selain itu, bisa isi ulang pulsa, e-money, game voucher, sampai kirim uang, semua bisa di Alfamart,” ujarnya, Senin (21/8). Dia menyebut layanan payment point ini merupakan langkah perusahaan dalam memberikan pelayanan lebih kepada masyarakat, khususnya konsumen setia Alfamart. “Kami tidak hanya menyediakan produk kebutuhan pokok sehari-hari, tetapi juga berupaya memenuhi kebutuhan masyarakat melalui beragam layanan pembayaran,” tuturnya. Menurut Hans Haris, lokasi toko yang tersebar luas serta waktu operasional toko yang lebih panjang ketimbang loket pembayaran biasa tentunya dapat memberikan banyak kemudahan bagi masyarakat dalam bertransaksi. (RO/E-2)

Sun Life Luncurkan Manfaat Wakaf Produk Asuransi Syariah PT Sun Life Financial Indonesia (Sun Life), kemarin, meluncurkan manfaat wakaf untuk polis produk asuransi jiwa syariah. Melalui manfaat ini, Sun Life tidak hanya menjawab kebutuhan nasabah akan proteksi dan perencanaan keuangan yang lebih baik, tetapi juga dapat memenuhi kebutuhan nasabah dalam beribadah, khususnya dalam berwakaf. Nasabah dapat berwakaf dengan menggunakan manfaat asuransi dan manfaat investasi yang dimilikinya. Presiden Direktur (Presdir) Sun Life Elin Waty mengatakan peluncuran manfaat wakaf pada polis asuransi syariah Sun Life merupakan penegasan komitmen mereka dalam memberikan layanan dan produk asuransi syariah secara lengkap. “Manfaat wakaf melalui produk asuransi merupakan solusi inovatif. Nasabah kami tidak hanya memperoleh proteksi jangka panjang yang sesuai dengan prinsip syariah, tetapi juga dapat menjalankan ibadah dengan memperbanyak amal melalui kesempatan berwakaf. Selain memberikan kesejahteraan bagi keluarga, manfaat wakaf dapat berguna bagi diri nasabah sendiri.” (RO/E-2)


BURSA & KEUANGAN IHSG

Nymex 48,51

47,55 47,59

47,09

15/8 16/8 18/8

47,64 47,37

21/8 22/8 23/8

5.891,95 5.808,64

Emas

Dow Jones 5.861,00

5.893,84

15/8 16/8 18/8

5.914,02

5.880,30

21.990,00 21.993,71

21.678,00 21.674,51

21/8 22/8 23/8

15/8 16/8 18/8

21.852,00

21.727,00

21/8 22/8 23/8

Rupiah/Euro

Rupiah/US$

1.285,52 1.279,80

KAMIS, 24 AGUSTUS 2017

1.287,50

1.284,65

15/8 16/8 18/8

1.289,51

1.285,75

21/8 22/8 23/8

13.361

13.370

13.337

13.340

13.359

15/8 16/8 18/8

13.359

21/8 22/8 23/8

15.865

15.764

15.779

15/8 16/8 18/8

19

Rupiah/Yen 121,4

15.833

15.782

15.770

21/8 22/8 23/8

122,6

122,3

122,9 122,7

122,7

15/8 16/8 18/8

21/8 22/8 23/8

Bursa Efek Bisa Melaju ke Level 6.100 Pada semester II tahun ini Bursa Efek Indonesia akan kedatangan pendatang baru sebanyak 10 emiten. FETRY WURYASTI

fetry@mediaindonesia.com

L

ANGKAH Bank Indonesia (BI) menurunkan BI 7-day reverse r e p o ra t e d i y a k n i berdampak positif pada perekonomian Indonesia. Para pelaku merespons kebijakan itu dengan melakukan pembelian terhadap saham-saham di Bursa Efek Indonesia (BEI) sehingga menghantarkan bursa pada level tertingginya yakni di 5.914. Direktur Utama Mandiri Sekuritas Silvano Rumantir mengatakan kebijakan penurunan suku bunga akan membuat beban pembiayaan menjadi lebih terjangkau sehingga positif bagi pelaku usaha. “Logika pasarnya, dengan penurunan BI 7-day reverse repo rate ini maka cost of funding bisa tetap terjangkau. Saya kira ini masuk akal karena kita lagi banyak kebutuhan konsumsi. Nah, supaya konsumsi bisa naik, mau tidak mau perusahaan juga harus bisa tumbuh dan bisa menggalang dana dengan harga terjangkau. Ujungnya nanti akan menciptakan multiplier effect,” kata Silvano. Ia mengaku optimistis indeks harga saham gabungan (IHSG) bisa mencapai level 6.100 poin hingga akhir tahun ini menyusul tambahan sentimen positif dari kebijakan BI. “Pandangan kami, IHSG mencapai 6.100 poin hingga akhir tahun ini. Sekarang indeks di level 5.900 poin. Indikator ekonomi masih under control, jadi kita optimistis,” ujarnya. Kemarin, IHSG BEI ditutup naik 33,72 poin atau 0,57% menjadi 5.914,02 poin. Analis Reliance Sekuritas Indonesia Lanjar Nafi di Jakarta, kemarin, mengatakan IHSG ditutup menembus poin ter-

tinggi diikuti kenaikan volume perdagangan. Sektor pertambangan dan konsumsi menjadi pemimpin penguatan. Ia menambahkan bahwa kebijakan BI memangkas suku bunga acuan diharapkan juga dapat terasa dampaknya bagi saham sektor-sektor unggulan seperti properti dan keuangan. “Pada perdagangan hari ini (23/8) saham sektor properti dan keuangan belum cukup signifikan menopang IHSG,” katanya. Di sisi lain, lanjut dia, investor asing yang melanjutkan aksi beli turut menjadi salah satu faktor yang mendorong IHSG melanjutkan kenaikan. Berdasarkan data perdagangan BEI kemarin, investor asing mencatatkan beli bersih atau foreign net buy sebesar Rp344,28 miliar. Sementara itu tercatat frekuensi perdagangan sebanyak 379.965 kali transaksi dengan jumlah saham yang diperdagangkan 11,124 miliar lembar senilai Rp6,532 triliun.

10 calon emiten Direktur Penilaian Perusahaan PT BEI Samsul Hidayat menyampaikan akan ada 10 calon emiten di semester II 2017 ini yang akan melakukan pencatatan saham perdana (IPO). Dengan demikian, total hingga akhir tahun diperkirakan memenuhi target yakni 30-35 emiten baru. “Dalam pipeline ada tiga calon emiten lagi, dari yang sebelumnya hanya tujuh perusahaan. Total menjadi 10, yang tujuh perusahaan itu sudah masuk ke OJK. Kami sudah keluarkan tanda tangan,” ujarnya di Gedung BEI, Jakarta. Salah satu dari tujuh perusahaan tersebut, lanjut Samsul, ada yang berasal dari sektor jasa e-commerce, yakni Kioson Komersial Indonesia. (Ant/E-1)

DOK MANDIRI

PROGRAM JKI: Deputi Pengembangan Pemasaran Kemenpar Esthy Reko Astuty (kiri), SVP Credit Card Vira Widyasari Bank Mandiri (tengah), dan Head of Marketing Traveloka Dannis Muhammad berbincang seusai konferensi pers program Jelajahi Keindahan Indonesia (JKI) di Jakarta, kemarin. Bank Mandiri berkolaborasi dengan Traveloka menggelar program JKI guna mempromosikan 10 destinasi wisata prioritas pemerintah dengan memberikan diskon harga Rp720 ribu untuk pemesanan tiket pesawat.

ANTARA/AUDY ALWI

IAC 2017: Chief Executive Partner RSM Indonesia Amir Abadi Jusuf (kanan) bersama Senior Partner Agung Nugroho Soedibyo (kiri) berbincang dengan Ketua Departemen Akuntansi FEB UI Ancella A Hermawan di sela pengumuman penyelenggaraan The 6th International Accounting Conference (IAC) di Jakarta, kemarin. RSM Indonesia mendukung penuh penyelenggaraan International Accounting Conference yang akan berlangsung di Yogyakarta, 27-29 Agustus 2017.

Era Digital, Akuntan Harus Mampu Analisis Pasar PERKEMBANGAN teknologi, termasuk di bidang ekonomi digital, berdampak pada pelaku yang terlibat di dalamnya untuk ikut beradaptasi. Salah satunya adalah akuntan. Ekonom Universitas Indonesia (UI) Agung Nugroho Soedibyo mengatakan, dalam perkembangan ekonomi digital, akuntan harus mempunyai kemampuan analisis mumpuni yang berdampak positif terhadap pasar, tidak lagi sekadar analisis sebab-akibat. “Cara berpikir, daya analisis, dan mindset mereka (akuntan)

harus diubah,” ujar Agung, dalam memperkenalkan konferensi internasional keenam bertajuk The Growth Game Changer: Digital Eco nomy, Financial Inclusion, and Accounting Roles di Jakarta, kemarin. Acara konferensi internasional yang bekerja sama dengan RSM Indonesia itu menurut rencana diselenggarakan di Yogyakarta pada 27-29 Agustus 2017. Perlunya kemampuan analisis yang mumpuni itu, kata Agung, disebabkan saat ini dalam proses audit hingga mem-

buahkan laporan keuangan dalam ekonomi digital, berbeda dengan perusahaan konvensional. Ia mencontohkan perusahaan berbasis aplikasi Traveloka yang saat ini dikabarkan memiliki nilai valuasi hingga US$2 miliar atau Tokopedia yang mendapat suntikan dana US$1,1 miliar dari Alibaba. Dua hal tersebut merupakan contoh pergeseran nilai perusahaan yang saat ini tidak lagi dinilai hanya dari aset secara fisik, tetapi juga secara data ataupun informasi yang dimi-

liki perusahaan berbasis aplikasi. “Selama ini dalam laporan keuangan yang disebut aset itu aset fisik berbentuk properti, seperti pabrik. Namun, perkembangan teknologi berubah semuanya sehingga aset tidak hanya fisik. “Traveloka nilainya capai US$2 miliar, saya coba berpikir itu dari apa menilainya karena dia cuma aplikasi pesan tiket,” jelasnya. Kata Agung, pergeseran semacam ini harus dipikirkan di bidang akutansi. “Jangan sampai laporan keuangan tidak sesuai dengan digital bisnis.”

Ketua Departemen Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) UI Ancella Hermawan mengatakan, di era digital, seorang akuntan harus makin mengembangkan daya analisis. Profesi akuntan yang dekat dengan angka, kata dia, akan memudahkan akuntan di era ekonomi digital untuk mendapatkan data dengan lebih mudah sehingga mereka tidak hanya menyusun laporan keuangan, tetapi juga melihat proses bisnis di perusahaan dari awal hingga akhir. (Nyu/E-2)

Sektor Jasa Keuangan dalam Kondisi Normal RAPAT Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menilai stabilitas sektor jasa keuangan Indonesia hingga Juli 2017 dalam kondisi normal. Itu terlihat dari permodalan industri jasa keuangan yang memadai dan profil risiko industri jasa keuangan yang berada dalam kondisi terjaga. “Kondisi ini bisa tergambarkan dari risiko kredit, risiko pasar, serta risiko likuiditas lembaga jasa keuangan yang manageable,” ungkap Plt Deputi Komisioner Manajemen Strategis dan Logistik OJK Anto Prabowo melalui rilis yang diterima, kemarin. Anto menyampaikan rasio non performing loan (NPL) gross perbankan dan non performing financing (NPF) perusahaan pembiayaan per Juli 2017 masingmasing pada level 3,00% dan 3,45%, sedangkan pada Juni 2017 berada pada level 2,96% dan 3,47%. “Perbankan telah melakukan pencadangan yang memadai sehingga rasio NPL net masih rendah di level 1,32% dari bulan Juni sebesar 1,35%,” ujar dia. Risiko pasar industri jasa keuangan juga terpantau rendah. IHSG dan nilai tukar rupiah pada Juli 2017 terpantau masing-masing menguat tipis sebesar 0,2% dan 0,01% month to month

serta ditutup pada level 5.840,93 dan 13.324 per dolar AS. Begitu pula kinerja intermediasi lembaga jasa keuangan tumbuh moderat. Pertumbuhan kredit perbankan pada Juli 2017 meningkat menjadi 8,20% year on year (yoy). Pertumbuhan piutang pembiayaan pun dalam tren meningkat pada Juli 2017 yang tercatat sebesar 9,57% yoy. Anto mengemukakan kinerja penghimpunan dana pihak ketiga (DPK) perbankan tumbuh 9,76% yoy, sedangkan pendapatan premi asuransi jiwa tercatat meningkat 26,07% yoy. Di pasar modal, penghimpunan dana terus meningkat dan diperkirakan sampai akhir tahun akan melebihi level pada 2016. Pada periode Januari hingga 18 Agustus 2017, penghimpunan dana di pasar modal mencapai Rp159 triliun. “Jumlah emiten yang melakukan aksi korporasi pun meningkat menjadi 24 perusahaan dari 13 perusahaan pada periode yang sama tahun lalu,” katanya. Ke depan, Anto mengatakan OJK akan terus mendorong pemanfaatan pasar modal untuk pembiayaan pembangunan nasional, khususnya pembiayaan untuk program strategis pemerintah. (Try/E-3)

DOK SEMEN INDONESIA

PUBLIC EXPOSE: Direktur Produksi dan Strategi Bisnis Semen Indonesia Johan Samudra (tengah) memaparkan kinerja perusahan pada acara Public Expose Marathon di Semarang, Jawa Tengah, kemarin.

Semen Indonesia Bidik Kenaikan Produksi 4% PT Semen Indonesia (persero) Tbk optimistis mampu meraih pertumbuhan produksi semen hingga 4% ketimbang tahun lalu. Hal itu seiring dengan rencana pembangunan jangka menengah dan panjang periode 2015-2019 yang menargetkan pembangunan jalan baru 2.650 km, jalan tol 1.000 km, dan pemeliharaan jalan 46.770 km. Selain itu, untuk infrastruktur penerbangan, pemerintah berencana membangun 15 bandara baru dan pengembangan bandara untuk pelayanan kargo udara. Pemerintah juga berencana memba-

ngun 14 kawasan industri baru di luar Pulau Jawa serta pembangunan kawasan-kawasan industri sebagai infrastruktur industri di wilayah pusat pertumbuhan industri (WPPI). Hal itu diungkapkan Direktur Produksi dan Strategi Bisnis PT Semen Indonsia Johan Samudra di Universitas Diponegoro, Semarang. “Saat ini pemerintah juga mendorong pertumbuhan sektor properti. Salah satunya penyediaan rumah bagi masyarakat berpenghasilan rendah (MBR). Hal itu turut mendorong peningkatan permintaan semen,” ujar Johan.

Guna mendorong rencana tersebut, Semen Indonesia terus melakukan ekspansi guna memenuhi permintaan pasar domestik dan mempertahankan pangsa pasar sekitar 41,7% dari total penjualan semen nasional. “Di 2017, perseroan menargetkan produksi semen 27,4 juta ton atau meningkat 4% dari sebelumnya 26,36 juta ton pada 2016,” tambah Johan. Saat ini perseroan membangun Pabrik Indarung VI dan Pabrik Rembang untuk mendapatkan tambahan kapasitas 6 juta ton semen per tahun. (RO/E-4)


20

OTOMOTIF

KAMIS, 24 AGUSTUS 2017

OTO INFO

Hadir di Indonesia, Elig Siapkan Produk Kelas Dunia PASAR rem kendaraan di Tanah Air kedatangan pemain baru melalui hadirnya Elig Brake. Brand otomotif asal Taiwan yang fokus pada produk seperti kanvas rem, sepatu rem, dan sejenisnya itu kini resmi hadir di Indonesia melalui PT Tunas Mega Spirit. CEO Elig Indonesia Christopher Patuwo mengatakan pengalaman selama 20 tahun di dunia membuat Elig yakin produk yang akan dipasarkan dapat diterima publik Indonesia. Mengutip data kepolisian, Christopher menyebutkan 10 ribu kecelakaan jalan raya tiap tahunnya dipicu kualitas

rem. Dengan hadirnya Elig, angka itu berkurang. “Elig Brake telah berhasil mengintegrasikan teknologi dari berbagai negara seperti Jepang, Amerika Serikat, dan Taiwan untuk menciptakan produk yang telah diuji,” kata dia di Jakarta, Kamis (17/8). Selain menyiapkan produk dengan kualitas internasional, Elig turut memberikan kontribusi terhadap dunia balap Indonesia melalui dukungan pendanaan dan komponen bagi sejumlah pembalap nasional, seperti bagi Muhammad Ichsan yang berkiprah di ajang ISSOM 2017. (Gnr/S-2)

Daihatsu Rilis Genuine Oli Transmisi dan Gardan

ANTARA/SAPTONO

MOBIL TERLARIS: Sejumlah pengunjung memperhatikan mobil keluarga serbaguna (multi purpose vehicle/MPV), Mitsubishi Xpander dalam pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017, ICE-BSD City, Tangerang, Banten, Rabu (16/8).

UNTUK memenuhi kebutuhan pelanggan dan mendukung performa mesin mobil Daihatsu, PT Astra Daihatsu Motor bekerja sama dengan PT Pertamina Lubricants merilis dua produk pelumas tambahan dari produk sebelumnya (Daihatsu Genuine Oil) ke pasar otomotif domestik, yaitu Manual Transmission Fluid dan Differential Gear Oil. Dengan dibanderol Rp65 ribu per 1 liter, produkproduk tersebut dapat dibeli di bengkel dan part shop Daihatsu se-Indonesia. Manual Transmission Fluid berfungsi mempertahankan dan melindungi sis-

tem transmisi, memberikan daya tahan degradasi yang baik, dan memperhalus perpindahan gigi transmisi. Differential Gear Oil berfungsi melindungi dan mempertahankan kinerja differential gear, melindungi dari deposit dan keausan, serta menjaga daya tahan differential gear. “Kami berharap peluncuran dua produk pelumas untuk Manual Transmisi & Differential Gear dapat memberikan rasa nyaman dan aman bagi pemilik mobil Daihatsu dengan harga terjangkau,” ujar Ahmad Syaufi, Service Parts Division Head, dalam siaran persnya. (RO/S-2)

Xpander Terlaris di GIIAS Tidak kurang dari 21 ribu unit kendaraan terjual di GIIAS 2017 yang berlangsung pada 10-20 Agustus lalu. NURTJAHYADI

chadie@mediaindonesia.com

P

AMERAN akbar Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017 telah ditutup akhir pekan lalu dengan capaian gemilang. Tidak kurang dari 21 ribu unit kendaraan terjual di ajang pameran yang digelar pada 10-20 Agustus lalu di ICE, BSD City. Menurut Sevent Event selaku penyelenggara, angka penjualan tersebut belum final dan dipastikan bertambah karena masih ada sejumlah agen pemegang merek (APM) yang belum menyetorkan data penjualan. Jumlah kendaraan yang terjual di GIIAS 2017 berhasil melampaui perolehan tahun lalu, 20.384 unit kendaraan. Sementara itu, nilai transaksi yang terjadi tahun ini belum diungkap karena menurut Ketua Umum Gaikindo Yohannes Nangoi, proses penghitungan masih berlangsung. Sebagai informasi, nilai transaksi GIIAS 2016 mencapai Rp6,1 triliun, dengan jumlah pengunjung 456.517 orang, sedangkan GIIAS 2015 dengan 450 ribu pengunjung dan angka transaksi mencapai Rp5,7 triliun. Pada GIIAS 2017, PT Toyota-

Astra Motor (TAM) mencatatkan penjualan tertinggi, yakni 7.136 surat pemesanan kendaraan (SPK). Sebanyak 74% di antaranya atau 5.328 unit disumbang segmen MPV. Penjualan tertinggi berasal dari segmen Low-MPV melalui Toyota Avanza-Veloz dengan angka penjualan 2.191 unit. Angka itu melampaui penjualan GIIAS tahun lalu. “Kami bersyukur atas respons dan antusias yang tinggi dari pelanggan terhadap mobil yang kami hadirkan dalam semangat Let’s Go Beyond. Tidak hanya pengunjung booth Toyota yang ramai, angka permintaan pelanggan tetap tinggi seperti terlihat dari jumlah SPK yang tercapai,” kata Executive General Manager TAM, Fransiscus Soerjopranoto, di Jakarta, kemarin. PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) mendulang SPK dengan total 6.374 unit kendaraan. Capaian tersebut melebihi target, yaitu 3.150 unit. SPK pada GIIAS tahun lalu mencapai 1.917 unit. Xpander menjadi penyebab lonjakan transaksi MMKSI di GIIAS tahun ini, dengan jumlah SPK 5.281 unit. “Pencapaian ini menjadi semangat tersendiri bagi kami untuk terus meningkatkan layanan terbaik kepada

konsumen sejalan dengan nilai dan slogan Customer Obsession dari Mitsubishi Motors Indonesia,” ungkap President Director MMKSI Kyoya Kondo.

Lampaui target PT Honda Prospect Motor (HPM) pada ajang GIIAS 2017 mampu mengumpulkan total 5.545 SPK. Salah satu yang menarik adalah HPM mampu meraih SPK 25 unit untuk mobil penjualan mobil sport Honda Civic Type-R, yang diluncurkan pada pembukaan GIIAS 2017, pada Kamis (10/8). Padahal, target HPM hanya 10 SPK. “Kami bersyukur atas antusiasme yang luar biasa dari konsumen di GIIAS 2017, terutama untuk Honda Civic Type-R yang untuk pertama kalinya kami bawa ke Indonesia. Terlepas dari reputasi dan nama besarnya, kami percaya kesuksesan Honda Civic Type-R di Indonesia juga didukung eforia mesin VTEC Turbo yang telah kami perkenalkan untuk beberapa model Honda di Indonesia sejak tahun lalu,” ujar Jonfis Fandy, Marketing & After Sales Service Director HPM. Di lain pihak, PT Astra Daihatsu Motor (ADM) selama GIIAS 2017 berhasil meraih penjualan sebanyak 778 unit. Model penyumbang

terbesar adalah Astra Daihatsu Sigra yang berhasil mencatatkan SPK sebanyak 217 unit. Disusul Daihatsu Xenia 190 unit, Astra Daihatsu Ayla 130 unit, Gran Max 78 unit (10%), Terios 78 unit, Sirion 41 unit, Luxio 39 unit, dan Himax 5 unit. Dari model-model yang terjual di antaranya berstatus edisi khusus yang dirilis untuk memperingati ulang tahun brand Daihatsu ke-110. Special edition tersebut terdiri dari 50 unit Sigra, 20 unit Xenia, 20 unit Terios, 10 unit Luxio, dan 10 unit Sirion, yang seluruhnya habis dipesan pengunjung. “Kami bersyukur respons pengunjung terhadap produk Daihatsu positif. Daihatsu berhasil menjadikan ajang GIIAS 2017 bukan hanya ajang jualan mobil tapi juga sebagai ajang edukasi mengenalkan inovasi Daihatsu dalam mengembangkan mobil kompak. Daihatsu pun berhasil membukukan SPK melebihi target yang kami tetapkan,” ujar Marketing & CR Division Head, PT Astra International Tbk–Daihatsu Sales Operation Hendrayadi Lastiyoso. Wuling Motors (Wuling) mencatatkan penjualan 624 unit Confero dan Confero S selama GIIAS 2017. (Gnr/S-1)

Perlu Free Trade untuk Pengembangan Pasar Otomotif PASAR otomotif Indonesia saat ini berada teratas di antara negara-negara Asia Tenggara (ASEAN) dari sebelumnya dipimpin Thailand. Menyusutnya pasar otomotif di ‘Negeri Gajah Putih’ karena pasar yang stagnan, kepemilikan otomotif yang sudah tinggi, dan hilangnya insentif terhadap industri otomotif. Direktur PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN) Bob Azam menilai kesempatan tersebut harus dimanfaatkan untuk terus memperluas pasar. Kesempatan membuka pasar, jelasnya, antara lain bergantung pada kebijakan pemerintah, yakni adanya free trade dan insentif. Ia mengungkapkan, saat ini pabrik yang dimiliki TMMIN berkapasitas produksi 2 juta unit, tetapi pabrikan Toyota Indonesia hanya memproduksi kebutuhan nasional ataupun ekspor 1,1 juta hingga 1,2 juta unit. Bob menilai kondisi itu tidak sehat untuk industri. Seharusnya,

MI/AGUNG WIBOWO

dengan kemampuan produksi yang dimiliki pabrik, TMMIN memiliki pasar sekitar 1,6 juta unit. “Yang sehat seharusnya marketnya 1,6 juta unit.” Ia mengungkapkan TMMIN terus berupaya meningkatkan daya saing produksi dan mencari peluang ekspor. Sampai

semester pertama 2017, TMMIN telah mengekspor kendaraan ke lebih dari 80 negara dengan total volume 99 ribu mobil utuh (CBU), terdiri atas Fortuner (33 ribu unit), Vios (15 ribu unit), Kijang Innova (6.000 unit), serta Yaris dan Sienta (4.000 unit). Selain itu, Toyota Indonesia

melalui PT Astra Daihatsu Motor mengekspor Avanza, Rush, Town/ Lite Ace, dan Agya (41 ribu unit). Karena itu, menurut dia, perlu ada upaya pengembangan pasar. Ia menilai untuk pengembangan pasar perlu kebijakan yang mendukung industri otomotif, yakni free trade. Peningkatan pasar ekspor yang terbentuk dari banyaknya FTA akan mendongkrak keekonomian produk yang dibuat. Ia juga mengungkapkan faktor lain yang menjadi penentu daya saing dan peningkatan ekspor. Selain mengenai izin ekspor dari para pemegang merek (prinsipal), struktur di industri otomotif yang dibangun di dalam negeri juga harus kuat. Hal itu penting agar biaya produksi juga lebih bersaing akibat banyak bahan baku dan pemasok komponen ada di dalam negeri. “Satu lagi, bagaimana (kendaraan) yang dipasarkan di dalam negeri juga sama dengan standar global,” kata Bob. (Ria/S-4)

FOTO-FOTO: DOK. HONDA

Sensasi Jadi Juara Dunia melalui RC213V-S

S

IAPA penyuka otomotif yang tidak mengenal Marc Marquez? Pembalap Moto-GP dari tim Repsol Honda dengan tiga gelar juara dunia balapan motor tertinggi itu punya basis penggemar tidak sedikit di Indonesia. Melalui motor RC213V yang ditungganginya, pembalap Spanyol itu bisa ‘mengasapi’ pembalap lain yang lebih senior darinya seperti Jorge Lorenzo dan Valentino Rossi. Marquez memang tidak hadir di Indonesia saat Media Indonesia tiba di Sirkuit Internasional Sentul, Bogor, Jawa Barat, Minggu (20/8) pagi. Namun, versi ‘jinak’ tunggangannya, RC213V-S, hadir di sirkuit yang pernah menggelar balapan Moto-GP pada akhir dekade 90-an tersebut. Difasilitasi PT Astra Honda Motor (AHM) Indonesia, motor 1.000 cc itu ‘mampir’ lagi ke Indonesia untuk kedua kalinya pada akhir pekan lalu. Dalam kesempatan itu, Media Indonesia bersama dengan rekan jurnalis lain, juga komunitas pengguna motor ‘gede’ Honda, dan pegiat media sosial, berkesempatan menjajal replika motor tunggangan Marquez dan Dani Pedrosa tersebut di Sirkuit Sentul. RC213V-S ini merupakan motor versi jalan raya dari tunggangan kedua pembalap asal Spanyol tersebut. “Apa bedanya? Dari segi gearbox, Moto-GP gunakan seamless gearbox. Ini menggunakan yang konvensional. Lalu karena versi jalan raya, tentu ada regulasi yang dipenuhi, seperti penggunaan lampu, kaca spion, dan tempat pelat nomor kendaraan. Motor versi jalan raya juga menggunakan muffler untuk meredam suaranya,” jelas Sriyono dari Technical Service Division AHM.

Sebelum bisa menunggangi RC213V-S, 30 peserta yang hadir mesti menjalani screening dengan motor gede Honda tipe lain, yaitu CBR1000RR. Kami dites tiga putaran di Sirkuit Sentul dengan dibimbing empat pembalap nasional dari Honda Racing Team. Sayang, pada tahap ini, Media Indonesia dan delapan rider lain gagal lolos screening. Untungnya, kami tetap dapat mencicipi sensasi RC213V-S di lintasan lurus. Saat berkesempatan menumpangi motor 1.000 cc yang harganya mencapai Rp7 miliar itu, kemudahan kemudi sangat terasa walau motor melesat sangat cepat. Saat melintasi beberapa bagian aspal yang tidak rata pun sama sekali tidak terasa guncangan. “Memang ini lebih ringan daripada CBR yang sebelumnya digunakan. Bumpy juga tidak terasa,” kata salah seorang anggota komunitas yang sempat menjajal tiga putaran Sirkuit Sentul bersama RC213V-S. Rizky Christianto, Community Development Manager AHM, mengatakan pihaknya sengaja mendatangkan RC213V-S ke Indonesia untuk memberi pengalaman ke sejumlah kalangan mengenai pengembangan motor gede terbaru milik Honda. “Kalau antusiasme tinggi, tidak menutup kemungkinan kita selenggarakan lagi test ride ini,” imbuhnya. Nah, saat ini kita memang belum bisa melihat motor versi jalan raya tunggangan Marquez itu lalu-lalang di sini. Pasalnya, motor itu belum dipasarkan di Tanah Air. Namun, kalau Anda berminat memilikinya, AHM siap memfasilitasi. (Ghani Nurcahyadi/S-2)


MEGAPOLITAN

KAMIS, 24 AGUSTUS 2017

21

JAKARTA SELATAN

Nekat, Polantas Lakukan Pungli dan Mabuk Sabu SUNGGUH nekat. Enam polisi lalu lintas (polantas) dari Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya melakukan pungutan liar dengan modus merazia kendaraan yang melintas di depan markas sendiri. Divisi Provos dan Pengamanan Polri menangkap keenam polantas itu. Dalam pemeriksaan terungkap mereka meminta uang Rp100 ribu terhadap pengguna jalan berinisial Muhammad Akmal Arief Aloes, serta menyita STNK dan SIM pengendara berinisial RT tanpa memberikan surat tilang. Keenamnya ialah Brigadir Reza Fachlevi, Briptu Michael Timbul Parasian Simbolon, Bripda Afrian Pitang, Brigadir Didik Filianto, Brigadir Hotma Pebrianto Sianturi, serta seorang lagi belum diketahui identitasnya. Mereka melakukan kegiatan patroli area servis tanpa surat perintah di pintu keluar tol Semanggi pada Selasa (22/8) malam sekitar pukul 19.00 WIB. Tol Semanggi berlokasi tepat di seberang Kantor Polda Metro Jaya. Di antara keenam anggota itu, ternyata dua diduga mengonsumsi narkoba jenis sabu. Mereka ialah Brigadir Didik

Filianto dan Brigadir Reza Fachlevi. Barang bukti yang disita ialah satu set alat bong, 22 pivet alat isap sabu, dan 5 klip plastik ukuran 1 gram sabu bekas digunakan. Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Kombes Halim Pagarra yang dimintai konfirmasi melalui pesan singkat membenarkan kejadian tersebut. “Ya benar. Mereka sekarang sedang diperiksa Propam. Ya kalau anggotanya baik akan diberikan penghargaan atau reward, kalau jelek atau kasus akan ditindak tegas,” kata Halim. S e l a i n menangkap keenam polantas itu, Propam juga memeriksa kendaraan yang diparkir tidak jauh dari lokasi. Di dalam mobil B 1203 TOD itu, anggota Propam menemukan pembungkus klip atau tempat sabu, STNK atas nama Didik Filianto, 1 KTA, KTP atas nama Didik Filianto, 1 tablet obat merek ONZ Omeprazole 20 miligram dan obat antisidadoen, serta sejumlah uang tunai. Soal sanksi, Dirlantas menjanjikan pasti akan diberikan kepada mereka. “Tapi nanti setelah pemeriksaan. Yang pasti kita adil.” (Nic/MTVN/J-2)

Barang bukti yang disita 1 set bong, 22 pivet alat isap sabu, 5 klip plastik ukuran 1 gram sabu bekas digunakan.

ANTARA/GALIH PRADIPTA

PELATIHAN SUPELTAS: Kanit Pendidikan dan Rekayasa Satlantas Polres Jakpus Ajun Komisaris Antoni Wijaya (kiri) memberikan pelatihan kepada para pak ogah atau calon sukarelawan pengatur lalu lintas (supeltas) di Lapangan Banteng, Jakarta Pusat, kemarin. Satlantas Jakarta Pusat merekrut 48 pak ogah dari empat kecamatan untuk membantu kepolisian dalam mengatur lalu lintas.

JAKARTA PUSAT

Penyebar Ujaran Kebencian Dibayar Mahal S ATUAN Tugas Patroli Siber Direktorat Tindak Pindana Siber Bareskrim Polri membongkar sindikat pelaku penyebar kebencian berkonten SARA. Kelompok yang menamakan dirinya sebagai Saracen itu membuka jasa pesanan konten ujaran kebencian bernilai puluhan juta rupiah. Tiga tersangka ditangkap. Mereka ialah JAS, 32, ketua kelompok Saracen, MFT, 43, ketua bidang media informasi, serta SRN, 32, koordinator wilayah di Cianjur, Jabar, dan sekitarnya. Kelompok Saracen memiliki struktur yang mirip dengan organisasi pada umumnya. Pergerakan mereka dilakukan secara rapi dan terorganisir. Mereka telah melakukan aksi itu sejak November 2015. “Ini bukan kegiatan orang perorang-an lagi, tapi kelompok,” ujar Kepala Subbagian Operasi Satgas Patroli Siber Direktorat Tindak Pindana Siber Polri, AKB Susatyo Purnomo, di

Markas Besar Polri, kemarin. Berdasarkan penelusuran Tim Patroli Siber, ada 800 ribu akun Facebook yang terkait dengan grup Saracen. Mereka juga memiliki media online sebagai platform untuk menyebarkan isu berbau SARA yakni saracennews.com. “Mereka mem-posting berbagai ujaran kebencian, dan kami fokus kepada ujaran kebencian yang berisu SARA. Kalau tidak dilakukan penegakan hukum, berbahaya bagi disintegrasi bangsa,” papar Susatyo. Polisi menyimpulkan motif sindikat tersebut ialah ekonomi. Untuk menjalankan aksi melalui media online, mereka butuh biaya untuk membuat website dan menyediakan hosting. “Keuntungan mereka dari iklan,” ucapnya. Kelompok Saracen ini juga menerima pesanan. Indikasinya tampak dari proposal yang ditemukan penyidik. Proposal itu diajukan Saracen

sebagai penawaran dari jasa mereka. Tarifnya Rp75 juta hingga Rp100 juta. Penyidik masih mengonfirmasi apakah tarif tersebut sesuai dengan jumlah dana yang mereka terima. Ihwal siapa saja yang memesan ataupun menjadi korban serangan kelompok itu masih diselidiki. Susatyo menyebut Saracen tergolong pandai memanfaatkan situasi. Mereka mengunggah suatu konten SARA berdasarkan tren pemberitaan di media massa. Kelompok mana yang dibela, kata Susatyo, bergantung pada yang lebih menguntungkan. “Mereka menggabungkan hal-hal tidak benar, kemudian diolah, dan digiring menjadi opini publik agar masyarakat berpikiran negatif pada seseorang atau kelompok tertentu,” tukas Susatyo. Kepala Subdirektorat I Direktorat Tindak Pidana Siber Polri Komisaris Besar Irwan Anwar mengibaratkan praktik yang dilakukan pelaku layaknya transaksi di pasar. Pelaku

berperan sebagai penjual yang mengunggah konten berbau SARA ke grup Saracen hingga akhirnya tersebar luas ke jagat media sosial. JAS seorang sarjana, SRN mantan TKI, dan MFT pekerja swasta. JAS mempelajari teknik-teknik TI secara autodidak hingga memiliki keahlian mengambil alih akun orang lain. Barang bukti yang disita berupa puluhan SIM card, ponsel, hingga CPU. Puluhan SIM card digunakan untuk memverifikasi akun-akun yang mereka buat atau mereka ambil alih. Ketiga pelaku disangkakan tindak pidana ujaran kebencian dengan konten SARA sebagaimana Pasal 45 juncto Pasal 28 UU No 19 Tahun 2016 tentang ITE dengan ancaman hukuman 6 tahun penjara. Mereka merupakan tersangka ke-16 yang dibidik Satgas Patroli Siber. Di seluruh Indonesia telah dilakukan penegakan hukum terhadap 60 tersangka atas kasus ujaran kebencian. (Nic/J-2)

MI/ BARY FATHAHILAH

LINTAS BERITA

Petugas Sampah Depok Akhiri Mogok SETELAH menggelar aksi mogok buntut dari belum cairnya upah lembur, sopir dan kernet angkutan sampah di Kota Depok kembali beroperasi. Kemarin, truk yang mayoritas berwarna oranye kembali mewarnai ruas jalan Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Sampah Cipayung. Mereka juga telah mengangkut sampah-samah yang menumpuk di pinggir jalan dan tempat penampungan sampah sementara (TPSS). Selama truk sampah mogok, sampah menumpuk. Namun, sejak pagi kemarin, kondisi pengangkutan sampah kembali normal. “Sesuai kesepakatan sudah jalan lagi,” kata Muhamad Soleh, sopir truk sampah, saat ditemui Media Indonesia di TPS sampah di Jalan Raya Bogor, Kelurahan Tugu, Kecamatan Cimanggis, Kota Depok, kemarin. Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Kota Depok Etty Suryahati mengatakan pihaknya telah menyelesaikan pembayaran uang lembur dan gaji mereka. ”Bukan gaji ke-13, melainkan uang lembur yang dibayarkan setiap 6 bulan sekali dan itu sudah dibayarkan berbarengan dengan gaji,” tegasnya. (KG/J-3)

Puluhan UKM Jabotabek Dilatih E-smart SEBANYAK 50 pelaku industri kecil dan menengah (IKM) dari Kabupaten Bogor, Kota Bogor, Jakarta, Bekasi, Cikarang, dan Karawang mendapat pelatihan e-smart. Diharapkan, mereka mampu memperluas pasar. Pelatihan yang diberikan Direktorat Industri Kecil dan Menengah (IKM) Logam, Mesin, Elektronik, dan Alat Angkut Kementerian Perindustrian itu bertujuan memfasilitasi kalangan IKM agar mampu membuka pasar melalui jaringan atau online dengan e-smart IKM. “Dengan program ini diharapkan IKM mampu membuka akses pasar dan mengetahui programprogram pembinaan dari kami,” ungkap Direktur IKM LMEA Ditjen IKM Kemenperin Endang Suwartini di Bogor, kemarin. Menurutnya, banyak pelaku IKM yang masih offline atau belum memanfaatkan teknologi digital dalam melakukan usaha. “Padahal pemanfaatan teknologi digital dapat memberikan keuntungan signifikan bagi para pelaku IKM, di antaranya kenaikan pendapatan dan kemungkinan menjadi lebih inovatif,” katanya. (Ant/J-3)

Sogok Petugas, malah Didor

I

NSTRUKSI Kepala Badan Nasional Narkotika (BNN) agar tidak segan-segan menembak mati bandar narkoba bukan isapan jempol. Kali ini petugas menembak mati dua warga Malaysia penyelundup narkotika jenis sabu seberat 17,54 kilogram di Bengkayang, Kalimantan Barat. Selain hukuman setinggitingginya bakal ditimpakan bagi mereka yang tersangkut narkoba, tindakan tegas menembak bandar narkoba jika melawan petugas bertujuan memberi efek jera. Dua pelaku, LUH alias Ape dan Cheng Kheng Hoe alias Ahoe, mencoba kabur saat akan ditangkap pada 6 Agustus 2017. “Saya perintahkan anggota jika dia (bandar) melawan, lakukan tindakan tegas,” kata Kepala BNN Komisaris Jenderal Budi Waseso di Gedung BNN, Jakarta, kemarin. Sembari menunjukkan dokumen identitas kedua pelaku, Buwas--sapaan akrab Budi Waseso--menyinggung insiden bendera Indonesia terbalik di buku panduan SEA Games 2017. “Kami temukan adalah KTP dari warga negara Malaysia beserta SIM-nya juga. Enggak terbalik kan bendera Malaysianya? Orangnya yang terbalik. Dia jungkir balik nih ditembak petugas kami,” sindir Buwas disambut tawa pewarta yang meliput jumpa pers itu. Selain mencoba melawan petugas, WN Malaysia tersebut berusaha menyuap petugas dengan uang Rp10 miliar. “Cheng Kheng Hoe alias Ahoe ini juga berusaha menyuap anggota (BNN) di lapangan dengan uang sebesar

ANTARA/GALIH PRADIPTA

PENYELUNDUP SABU: Para tersangka penyelundup sabu lintas negara diperlihatkan di Gedung BNN, Jakarta, kemarin. BNN bekerja sama dengan Bea dan Cukai serta kepolisian mengungkap dua penyelundupan sabu asal Malaysia dari dua kasus di Kalimantan Barat dan Aceh Utara, dengan barang bukti 57,54 kg sabu. Petugas juga menangkap 12 tersangka, dua di antaranya warga Malaysia tewas ditembak. Rp10 miliar, tapi petugas menolaknya,” tegas Buwas Selain dua warga negara Malaysia, petugas juga menangkap dua pelaku warga Indonesia, R, 24 dan AL, 19. “Petugas mengamankan R selaku kurir saat dalam perjalanan menuju Pontianak. Dari R disita 17,54 kilogram sabu,” jelas Buwas. Para pelaku menyamarkan paket sabu itu ke dalam barang kebutuhan sehari-hari dan sembako. Mereka mengunakan jalur darat dengan melintasi perbatasan dari Kuching, Malaysia, ke Pos Lintas Batas Jagoi Babang, Kalimantan Barat. Petugas juga mengamankan pelaku lain di kawasan Pontianak dari sindikat tersebut. Mereka berinisial MY, DZ, dan TF. Buwas menerangkan, penyelundupan narkotika jenis sabu ini juga melibatkan narapidana yang berada di dalam Rutan Kelas II

Bengkayang, Kalimantan Barat. “Yang membuat kami miris, sudah melibatkan warga negara asing berkewarganegaraan Malaysia, ditambah didukung oknum yang ada di lembaga pemasyarakatan,” ujar Buwas kesal. Tedi Fahrizal (TF) di rutan itu merupakan pemodal dari sindikat tersebut. Buwas menyebut rutan atau lembaga pemasyarakatan masih menjadi tempat aman peredaran narkoba. “Dia (TF) dikurung di penjara, tapi bisa keluar masuk mengedarkan di luar. Bahkan lembaga pemasyarakatan menjadi rumah tempat tinggal yang aman,” jelas Buwas. Para tersangka ditahan di rumah tahanan BNN. Dijerat pasal 114 ayat 2 jo pasal 132 ayat 1, pasal 112 ayat 2 jo pasal 132 ayat 1 UU No 35 tahun 2009 dengan ancaman hukuman maksimal pidana mati. (Akmal Fauzi/J-3)

MEMBAHAYAKAN: Pengendara melintasi tiang listrik yang tertanam di tengah Jalan Viktor, Serpong, Tangerang Selatan, kemarin. Keberadaan tiang listrik itu sangat membahayakan pengendara dan mengganggu lalu lintas.


22

HUMANIORA

KAMIS, 24 AGUSTUS 2017

SEKILAS

Kokola Gelar Pengajian Akbar ADA banyak hal yang bisa dilakukan dalam menyemarakkan HUT ke-72 Republik Indonesia. Kokola Halal menghadirkan berbagai program dalam rangka memeriahkan hari kemerdekaan RI. ‘’Mulai dari pesta rakyat yang digelar di berbagi wilayah di Jawa Timur, Jawa Tengah, hingga Jawa Barat sebagai wujud CSR Kokola Halal untuk gencar menyosialisasikan makanan halal dan untuk memperkenalkan Kokola Halal sebagai sajian barokah untuk menjadi bingkisan barokah dalam setiap acara hajatan “ ujar PR dan Media Relation Kokola Group, Andi Fian Octavia. Kokola Group, sebagai salah satu produsen wafer dan biskuit spesialis Halal Barokah terkemuka di Indonesia, juga mengelar pengajian akbar yg diisi tausiah oleh Ustazah Mamah Dedeh di GOR Suryanegara, Plumbon, Cirebon, Jawa Barat, kemarin, dengan tema Persatuan bangsa. Kegiatan itu juga diisi sederet acara, dari bazar Nusantara yang diikuti 70 pelaku UMKM Kota Cirebon dan dikunjungi 10 ribu orang. Andi Fian Octavia juga mengharapkan acara itu membuat warga Cirebon semakin sehat, beriman, dan bersatu. Untuk itu, Kokola menyajikan makanan sehat dan aman yang akan memberi kebahagiaan bagi para konsumen di Indonesia dan mancanegara. Hal itulah yang mendasari Kokola Group untuk berkontribusi kepada negara dengan menghadirkan Malkist Kokola Halal yang terjamin kehalalan dan keamanannya bagi putra-putri bangsa. Komitmen itu adalah bukti tanggung jawab Kokola Group pada konsumen. (RO/H-1)

Kerusakan Tahura Poboya makin Parah MI/ARYA MANGGALA

LOMBA FOTO DAN ANUGERAH PEWARTA ASTRA: Head of Security Division PT Astra International Tbk Karim Suwandono (kiri) dan Ketua Pengurus Yayasan

Dharma Bhakti Astra Henry C Widjaja (kanan) berfoto bersama saat peluncuran Lomba Foto Astra & Anugerah Pewarta Astra 2017 di Jakarta,kemarin. Program tahunan PT Astra International Tbk itu mengangkat tema Perjalanan penuh inspirasi yang menitikberatkan pada perjalanan 60 tahun Astra dalam menginspirasi negeri.

Tenaga kesehatan terus ditempatkan ke puskesmas di pelosok Tanah Air untuk memberikan layanan sekaligus mengubah perilaku masyarakat agar sadar kesehatan. THOMAS HARMING SUWARTA thomas@mediaindonesia.com

P

ENGUATAN puskesmas di setiap kecamatan di seluruh Indonesia sangat penting. Namun, selain kesiapan infrastruktur, puskesmas juga harus didukung kesiapan sumber daya manusia yang terdiri dari dokter, perawat, bidan, maupun tenaga farmasi. Menteri Kesehatan (Menkes) Nila F Moeloek mengatakan, program pengiriman Tim Nusantara Sehat yang terdiri dari tenaga medis dan telah mencapai gelombang kedua juga dilakukan dalam rangka penguatan puskesmas di seluruh Tanah Air. Ia berharap dengan kondisi masyarakat yang makin sehat, pemba-

Pemerintah Terus Perkuat Puskesmas

ngunan sektor lainnya bisa berkembang. “Dengan spirit pembangunan dari pinggiran, menyentuh pelayanan kesehatan dasar, penguatan puskesmas sangat penting kita upayakan baik infrastrukturnya maupun SDM-nya,” kata Menkes di hadapan 33 kepala daerah saat penandatanganan nota kesepakatan antara Kementerian Kesehatan (Kemenkes) dengan bupati/wali kota mengenai penempata Tim Nusantara Sehat gelombang kedua batch ke-7 di Jakarta, kemarin. Tim Nusantara Sehat gelombang kedua batch ke-7 terdiri dari 347 tenaga medis. Dengan penguatan puskesmas ia ingin memastikan pelayanan kesehatan dasar kepada ma-

syarakat terpenuhi, meski ia mengakui masih banyak puskemas yang belum memiliki dokter. Menkes mengungkapkan, saat ini tercatat 688 puskesmas belum memiliki dokter. Program Nusantara Sehat, tambahnya, juga bukan hanya untuk mengobati masyarakat, tapi sekaligus mengubah perilaku masyarakat agar sadar kesehatan. Selain itu, juga untuk menolong orang hamil, terutama di daerah terpencil. “Saya pesan kepada anakanak muda ini (tenaga medis) bahwa mereka diterjunkan ke tengah masyarakat dengan cara kerja yang beda. Yaitu menjemput bola, dengan datang ke rumah warga untuk memastikan kondisi

kesehatan masyarakat, sambil melatih warga terkait penjagaan kesehatan yang dasar,” tuturnya. Menurut Nila, daerah yang akan menjadi tempat para tenaga kesehatan bertugas kondisi geografisnya menantang. Bahkan ada daearah yang masih memiliki jembatan dari seutas tali dengan aliran sungai deras di bawahnya. “Tapi, mereka harus terus melayani kesehatan (masyarakat),” ujar Menkes. Dalam upaya memberikan layanan kesehatan bagi masyarakat, ujar Nila, pemerintah juga kian gencar membangun puskesmas di daerah terluar. Ia berharap masyarakat makin sehat, sehingga pembangunan sektor lainnya bisa berkembang.

Jangan temporer Sebanyak 347 tenaga kesehatan yang akan ditempatkan di 60 puskesmas terdiri dari 11 dokter umum, 8 dokter gigi, 61 perawat, 59 bidan, 37 tenaga kesehatan masyarakat, 49 tenaga kesehatan lingkungan, 38 ahli teknologi laboratorium medik, 39 tenaga gizi, dan 45 tenaga teknis kefarmasian. Bupati Manggarai, Nusa Tenggara Timur, Kamelus Deno yang hadir dalam acara itu mengapresiasi program Nusantara Sehat. Namun, ia berharap tenaga itu tidak bersifat temporer, seperti selama ini yang hanya bertugas dua tahun. “Mungkin bisa dipikirkan apakah tenaga yang direkrut itu bisa berasal dari daerah setempat saja,” harapnya. (Ind/H-2)

Iptek Butuh Dukungan Industri

MI/ARYA MANGGALA

PENGHARGAAN LIPI: Plt Kepala LIPI Bambang Subiyanto

(tengah) bersama penerima LIPI Sarwono Award Cendekiawan Muslim Azyumardi Azra (kanan) dan penerima Sarwono Prawirohardjo Memorial Lecture (SML), Menteri PPN/Kepala Bappenas Bambang P Soemantri Brodjonegoro (kiri) saat acara Penganugerahan LIPI Sarwono Award sekaligus HUT 50 tahun LIPI di Auditorium LIPI, Jakarta, kemarin.

INDUSTRI di Tanah Air harus membantu mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi (iptek) demi meningkatkan daya saing dan nilai tambah ekonomi. Kemajuan pembangunan bisa tercapai jika Indonesia bisa meningkatkan kekuatan iptek secara mandiri. Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional Bambang Brodjonegoro mengatakan itu dalam orasi ilmiah Sarwono Prawirohardjo Memorial Lecture di Auditorium Utama Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI), Jakarta, kemarin. Menurutnya, saat ini RI masih sebatas memanfaatkan teknologi dari luar. Dalam jangka panjang, kecenderungan itu akan berdampak negatif dan menyulitkan

RI menjadi negara maju. “Banyak yang tidak sadar Indonesia bisa maju dengan meningkatkan kekuatan iptek. Teknologi dan inovasi jadi pembeda negara maju dan negara yang jalan di tempat,” kata dia dalam pidato peringatan hari jadi ke-50 LIPI. Mantan menteri keuangan itu menambahkan pengembangan teknologi negaranegara maju di Asia seperti Jepang dan Korea Selatan awalnya juga meniru. Namun, dua negara itu tidak sekadar meniru, tapi mampu berinovasi secara mandiri. Karena itu, Bambang menekankan iptek dan inovasi harus menjadi garda terdepan pembangunan agar RI tidak terjebak status negara penghasil komoditas semata.

“Presiden Jokowi sudah mengatakan pentingnya inovasi. Kalau kita masih bergantung pada ekspor bahan mentah, jangan harap bisa menjadi negara maju,” ujarnya. Ia juga menyoroti minimnya anggaran riset dan pengembangan (R & D) di Tanah Air. Pembiayaan melalui APBN hanya 0,1% dari total PDB. Angka itu lebih rendah bila dibandingkan dengan negara tetangga seperti Singapura (2,2%) dan Malaysia (1,2%). Mengingat rendahnya porsi dana riset, kata Bambang, diperlukan kerja sama lembaga penelitian, swasta, dan pemerintah untuk memperbesar anggaran riset. Industri bisa menyediakan dana riset dan memproduksi hasil riset secara massal. (Dhk/H-2)

AKTIVITAS pertambangan emas yang masih terjadi di Kelurahan Poboya, Tanamodindi, Palu, Sulawesi Tengah, semakin memperluas kerusakan taman hutan raya (tahura) di wilayah itu. Akibat aktivitas itu, kerusakan tahura sudah mencapai 200 ha dari sebelumnya dilaporkan 50 ha oleh salah satu LSM. “Akivitas di atas (lokasi tambang) tidak ada berhentinya,” aku salah satu warga sekitar lokasi pertambangan, kemarin. Ada tiga perusahaan diduga melanggar UU Nomor 4/2009 tentang Pertambangan Mineral dan Batu Bara pada pasal 158, yakni tidak memiliki izin usaha pertambangan dan izin-izin lainnya sebagaimana disyaratkan dalam aturan itu. (TB/H-1)

Berhaji, Antisipasi Flu dan Panas Dalam PT Kino Indonesia Tbk, melalui brand Larutan Cap Kaki Tiga, mendukung pelaksanaan ibadah haji tahun ini dengan menggelar kegiatan bertajuk Sejukkan Hati, Naik Haji Bersama Cap Kaki Tiga. Acara yang berlangsung di Asrama Haji Embarkasi Bekasi, Jawa Barat, pada Selasa (15/8) itu menghadirkan Ustazah Mamah Dedeh yang memberikan tausiah dan berbagi pengalaman berhaji kepada para calon jemaah haji. “Akibat cuaca panas dan kelembapan yang rendah, gangguan kesehatan yang paling sering dialami jemaah ialah flu dan panas dalam,” ujarnya. Dokter spesialis penyakit dalam, Surahman Muin, menjelaskan panas dalam merupakan perasaan panas di dalam tubuh, terutama pada sistem pencernaan, tetapi pada pemeriksaan suhu tubuh tidak lebih dari 37,5 derajat celsius. (RO/H-3)

Azyumardi Raih Sarwono Award C E N D E K I AWA N m u s l i m Azyumardi Azra dianugerahi Sarwono Award 2017 oleh Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI). Seremoni penganugerahan digelar pada puncak peringatan 50 tahun LIPI di Jakarta, kemarin. Pelaksana Tugas (Plt) Kepala LIPI Bambang Subiyanto mengatakan penghargaan tersebut diberikan sebagai apresiasi LIPI kepada ilmuwan di Tanah Air. Sarwono Award, sambungnya, diberikan kepada ilmuwan yang memberi kontribusi besar dalam ilmu pengetahuan, kebudayaan, dan kemanusiaan. “Ini penghargaan tertinggi di bidang ilmu pengetahuan. Penghargaan tahun ini terasa spesial karena bertepatan dengan ulang tahun emas (50 tahun) LIPI. Azyumardi Azra dipilih karena mengademkan (mendinginkan) bangsa Indonesia, kaitannya dengan agama dan budaya,” ujarnya di Kantor LIPI, kemarin. Ia mengatakan peraih The Commander of the Order of British Empire dari Ratu Elizabeth II pada 2010 tersebut memiliki pemikiran yang menjadi acuan di dalam

dan luar negeri, termasuk di Kedeputian Ilmu Pengetahuan Sosial dan Kemanusiaan (IPSK) LIPI. Dalam kesempatan yang sama Azyumardi menyatakan terima kasih atas pemberian penghargaan itu. Guru Besar Sejarah di Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta tersebut menyatakan penghargaan itu bisa menjadi motivasi para ilmuwan di Tanah Air untuk terus berkarya melahirkan riset-riset yang bermanfaat bagi bangsa dan negara. “Saya berharap setengah abad kedua yang akan dijalani LIPI bisa lebih maju lagi. Saya percaya Indonesia negara besar dan hal itu bisa digenjot lebih maju lagi melalui iptek dan inovasi,” ujar Azyumardi. Baginya, Indonesia adalah sebuah mukjizat karena kompleksitas keberagamannya. “Saya harap kaum muda muslim memiliki pandangan luas dan tidak hanya berbau doktrin. Hanya dengan ilmu humanioria mereka bisa melihat Islam secara luas dan tidak terjebak pada doktrin,” kata dia. (Dhk/H-2)

Karhutla di Papua Terkait Perkebunan JUMLAH titik panas atau hot spot indikator kebakaran hutan dan lahan (karhutla) di Papua dan Kalimantan Barat tidak kunjung berkurang. Pada Selasa (22/8) pagi, terdeteksi 193 hot spot di Kalimantan Barat dan 143 hot spot di Papua. Di Papua, karhutla terkonsentrasi di Kabupaten Merauke. Penyebabnya diduga terkait dengan pembukaan kebun besar-besaran di Merauke. Pantauan satelit menujukkan lokasi-lokasi hot spot di Merauke berada pada bentang lahan yang terstruktur, rapi, dan dalam area yang luas. Hal itu diungkapkan Kepala Pusat Data Informasi

dan Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Sutopo Purwo Nugroho. Menurutnya, mungkin jumlah hot spot di lapangan lebih banyak daripada yang terdeteksi. Ada beberapa wilayah tidak dilintasi satelit Terra dan Aqua sehingga terdata sebagai blank spot. Itu seperti Aceh, Jambi, Riau, Sumatra Barat, Sumatra Utara, Gorontalo, Sulawesi Tengah, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara, dan NTT. “Gubernur dari enam provinsi telah menetapkan status darurat kebakaran hutan dan lahan yaitu Riau, Jambi, Sumsel, Kalbar, Kalteng, dan Kalsel.”

Sutopo menambahkan secara umum penanganan karhutla menunjukkan kemajuan dari tahun ke tahun. Luas hutan dan lahan yang terbakar pada 2015 sebanyak 2,61 juta hektare, pada 2016 sebanyak 438 ribu hektare, dan pada 2017 hingga saat ini sekitar 20 ribu hektare. Sementara itu, Direktur Pengendalian Kebakaran Hutan dan Lahan Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan Raffles B Panjaitan mengatakan upaya pencegahan oleh Brigade Pengendalian Kebakaran Hutan dan Lahan Manggala Agni semakin gencar dilakukan. “Patroli terpadu sangat efektif untuk mencegah

meluasnya karhutla.” Karhutla di Lembata, NTT, mengakibatkan seorang tewas. Korban terempas oleh pohon yang tumbang akibat kebakaran lahan di sisi jalan utama Dusun A Tobitalerek, Desa Watokobu, kemarin. Di Banjarmasin, Kalimantan Selatan, kemarin, Kepolisian RI mengadakan rakor tim pemantau, evaluasi, dan asistensi polda zona Kalimantan dalam penanganan karhutla. “Tiap polda kita minta berbagi terobosan baru dan kreatif dalam penanganan karhutla,” ujar Kepala Baharkam Mabes Polri Komisaris Jenderal Putut Bayuseno. (Pro/PT/DY/ DW/H-3)

DOK SARI HUSADA

INDONESIA MERDEKA DIARE: Brand Manager Digestive Care Sarihusada Nabhila Chairunissa

(kiri), Head of Brand SGM Maria Melisa (tengah), dan Public Figure Mom Cindy Charlota menggelar kampanye edukasi Indonesia Merdeka Diare untuk memberikan pedoman kepada ibu dalam mengatasi diare pada anak.


HUMANIORA

KAMIS, 24 AGUSTUS 2017

23

Pencairan Dana PIP Jenjang SD Dipercepat

ANTARA /DAVID MUHARMANSYAH

KONSERVASI TUKIK: Relawan sekaligus penjaga Pulau Tikus, Kusnadi (kiri) dan Fery Aurora membersihkan kolam konservasi tukik

jenis sisik (Eretmochelys imbricata) di penangkaran penyu sementara Pulau Tikus, Bengkulu, kemarin. Nelayan bersama penjaga Pulau Tikus melakukan konservasi anak penyu (tukik) jenis sisik dengan cara swadaya dan fasilitas seadanya sejak satu tahun terakhir tanpa fasilitas penunjang dengan potensi tukik melebihi 2.000 ekor per tahunnya.

KEMENTERIAN Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) melalui Direktorat Pembinaan Sekolah Dasar (PSD) Pendidikan Dasar dan Menengah (Dikdasmen) menggelar sosialisasi dan percepatan pencairan dana Program Indonesia Pintar (PIP) secara serentak dalam dua gelombang. Gelombang pertama di 34 kabupaten/ kota pada 8-11 Agustus 2017 dan gelombang kedua di 32 kabupaten/kota pada 14-17 Agustus 2017. “Siswa penerima PIP secepatnya segera menerima dananya dengan proses pencairan melalui bank yang sudah ditunjuk, yaitu BRI. Kami mendorong segera dicairkan sehingga mereka dapat menggunakan manfaat dana PIP untuk keperluan sekolah,” kata Direktur Pembinaan SD Dikdasmen Kemendikbud Wowon Widaryat di Kemendikbud, Jakarta, Selasa (23/8). Menurut Wowon, hingga saat ini sebanyak 423.235 siswa SD telah mencairkan dana PIP. Staf Khusus Mendikbud Bidang Monitoring Implementasi Kebijakan Alpha Amirrachman menambahkan, untuk 2017, PIP dialokasikan bagi 17.927.308 siswa dari seluruh jenjang SD hingga SMA/SMK. Penerima manfaat PIP melalui KIP terbanyak di jenjang SD dengan total penerima mencapai 10.360.614 siswa. Jenjang SMP 4.369.968 siswa, jenjang SMA 1.367.599 siswa, dan SMK 1.829.167 siswa. “Dapat dikatakan keberhasilan penyaluran PIP jenjang SD akan sangat menentukan keberhasilan program prioritas Pak Jokowi ini,” tegasnya. Alpha melanjutkan Kemendikbud menargetkan untuk jenjang SD/SDLB/Paket A

“Kami mendorong segera dicairkan sehingga mereka dapat menggunakan manfaat dana PIP untuk keperluan sekolah.” Wowon Widaryat

Direktur Pembinaan SD Dikdasmen Kemendikbud dan SMP/SMPLB/Paket B dapat diselesaikan 20% di akhir Agustus, serta jenjang SMA/ SMALB, Paket C 70%, dan SMK/kursus 72% di akhir bulan yang sama. Ia menambahkan, untuk jenjang SMA/ SMALB/Paket C dan SMK/kursus, proses pencairan tuntas pada November. Untuk SD/SDLB/Paket A dan SMP/SMPLB/Paket B dapat diselesaikan Desember tahun ini. Pelaksana PIP Direktorat SD Kemendikbud Rakeyan, pada proses pencairan di sejumlah daerah pekan lalu, mengatakan pihak pemerintah daerah dan kota, sekolah, serta pelajar SD penerima manfaat KIP terlihat sangat antusias. Ia mencontohkan, di Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, salah seorang siswa penerima dana PIP, Riski Maulana, mengaku sangat senang dan akan menggunakannya untuk membeli peralatan sekolah. Di Kabupaten Bolaang Mongondow, Kepala SDN 1, Mongkonit, mengatakan dengan PIP siswa berkekurangan dapat terbantu. (Bay/H-1)

Kompetensi Keahlian Guru SMK Diuji Selain menguji kompetensi guru SMK, Kemendikbud juga akan memperbaiki kurikulum SMK. Namun, hanya kurikulum bagian keahlian yang direvitalisasi. SYARIEF OEBAIDILLAH

oebay@mediaindonesia.com

K

EMENTERIAN Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) menyiapkan skema sertifikasi KKNI (Kerangka Kualifikasi Nasional Indonesia) Level IV bagi guru sekolah me-

Perlindungan Orang Utan Ditingkatkan BERDASARKAN hasil kajian Population and Habitat Viability Assessment (PHVA) Orang Utan 2016, saat ini diperkirakan terdapat 71.820 ekor orang utan di Sumatra dan Borneo (Kalimantan, serta Sabah dan Serawak, Malaysia). Seluruhnya tersebar pada habitat seluas 17.460.000 hektare. Akan tetapi, hanya 38% di antara mereka yang diprediksi akan lestari dalam 100 sampai 150 tahun ke depan. Melihat kondisi populasi dan habitat orang utan yang terancam kelestariannya, Direktur Jenderal KSDAE Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) Wiratno menegaskan Kementerian LHK terus berupaya menjadi bagian utama penyelesaian masalah orang utan. “Kalau memang ada orang utan di wilayah perkebunan sawit atau hak pengelolaan hutan (HPH), kita akan komunikasikan dan carikan solusinya. Jika berada di hutan kemasyarakatan/hutan desa, akan kita komunikasikan dengan Ditjen Perhutanan Sosial dan Kemitraan Lingkungan,” tegas Wiratno, dalam acara Sosialisasi Hasil dan Talkshow Konservasi Orang Utan Indonesia di Jakarta, kemarin. Wiratno mengatakan pihaknya terus berkomitmen dalam upaya penyelamatan dan pelestarian orang utan, seperti pemeliharaan koridor orang utan, melakukan evakuasi dan translokasi dari area perkebunan, penegakan hukum bagi para pemburu orang utan, serta bekerja sama dengan Pusat Rehabilitasi Orang Utan untuk rehabilitasi dan pelepasliaran orang utan. Pada kesempatan sama, aktivis Forum Orang Utan Indonesia (Forina), Sri Suci Utami Atmoko, menyampaikan PHVA selain merupakan pengumpulan data dan informasi, juga berperan sebagai pemutakhiran data kajian. Itu juga bertujuan mengidentifikasi ancaman, meninjau upaya konservasi, dan membangun upaya konservasi ke depannya. “Untuk itu, perlu adanya kerja sama antara Indonesia dan Malaysia untuk konservasi orang utan dan habitatnya yang saling terhubung,” ujar Suci. (Pro/H-3)

nengah kejuruan (SMK). Sertifikasi itu merupakan salah satu bentuk pengakuan atas kompetensi keahlian guru SMK. Uji itu berbeda dengan uji kompetensi guru. “Targetnya ada 10 ribu guru SMK pada September mendatang ikut uji sertifikasi KKNI Level IV,” kata Pelaksana tugas (Plt) Dirjen Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK), Hamid Muhammad, seusai penandatanganan skema sertifikasi KKNI Level IV di Kantor Kemendikbud, Jakarta, kemarin. Dalam kesempatan itu, Kepala Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BSNP) Sumarna Hamid menjelaskan bahwa sertifikasi itu merupakan salah satu intruksi Presiden kepada Kemendikbud untuk diselesaikan. Agar sertifikasi bisa berjalan, Kemendikbud bekerja sama dengan BNSP. Dikatakannya, melalui BNSP telah ditetap-

kan Pusat Pengembangan dan Pemberdayaan Pendidik dan Tenaga Kependidikan (P4TK) Bidang Kejuruan yang selama ini menangani pendidikan kejuruan dan pelatihan guru kejuruan di seluruh indonesia. “Agar ini lebih terarah dan sesuai dengan yang diharapkan serta kompatibel dengan rencana BSNP maka kita tetapkan ada tujuh P4TK yang diberi mandat. Sementara ini baru 56 skema kompetensi keahlian dari 142 sertifikasi guru yang ada di SMK kita,’’ ungkapnya. P4TK yang telah ditetapkan antara lain P4TK Bidang Pertanian di Cianjur, P4TK Bidang Seni dan Budaya di Yogyakarta, P4TK Bidang Bisnis Pariwisata di Sawangan Depok, P4TK Bidang Mesin dan Teknik Industri di Bandung, P4TK Bidang Otomotif dan Elektronika di Malang, P4TK Bidang Ba-

ngunan dan Listrik di Medan, dan Lembaga Pengembangan dan Pemberdayaan Pendidik dan Tenaga Kependidikan (LP3TK) Bidang Kelautan Perikanan dan Teknik Informasi di Gowa Makassar.

Kurikulum SMK Dalam kesempatan itu, Hamid menambahkan saat ini pemerintah sedang memperbaiki kurikulum di SMK. Akan tetapi, hanya kurikulum bagian keahlian yang direvitalisasi. “Bukan kurikulum secara umumnya,” ujarnya. Ia menjelaskan di SMK terdapat kurikulum A, B, dan C. Untuk kurikulum A dan B itu bersifat umum, seperti mata pelajaran PPKn, bahasa Indonesia, matematika, atau bahasa Inggris. Kurikulum itu tetap mengacu pada kurikulum nasional alias tidak

berubah sama sekali. Untuk kurikulum C disesuaikan dengan bidang keahlian siswa, dan itu yang direvisi. Tujuannya supaya sesuai dan cocok dengan keputusan industri yang bakal menampung lulusan SMK. Menurut Hamid, tujuan perbaikan kurikulum keahlian itu agar anak didik SMK nantinya bisa terserap ke dunia kerja. Hemat dia, pihak industri juga bisa mengusulkan perbaikan kurikulum kepada SMK yang digandeng. Misalnya perusahaan motor merasa ada yang kurang dalam pembelajaran SMK bidang otomotif, maka mereka bisa mengusulkan tambahan materi pelajaran. “Dengan catatan industri itu nantinya juga bersedia menyerap lulusan SMK yang diajak kerja sama tersebut,” pungkasnya. (H-1)

DPR akan Bentuk Panja Umrah dan Haji KASUS penipuan calon jemaah umrah oleh biro perjalanan First Travel harus menjadi pelajaran penting soal pengawasan terhadap biro-biro umrah lainnya. Tujuannya agar kejadian yang merugikan banyak masyarakat itu tidak terulang lagi. Terkait dengan hal itu, Komisi VIII DPR berencana membentuk Panitia Kerja (Panja) Umrah dan Haji seusai pelaksanaan musim haji tahun ini. “Kami di Komisi VIII DPR baru saja menggelar rapat internal dan kami bersepakat akan membentuk Panja Umrah dan Haji khusus untuk membongkar persoalan yang ada,“ kata anggota Komisi VIII DPR Fraksi NasDem Choirul Muna, di Jakarta, kemarin. Ia menegaskan, sebagai wakil rakyat, Komisi VIII DPR berkeinginan agar uang jemaah umrah yang tertipu oleh First Travel dapat dikembalikan kepada jemaah. Karena itu, lanjut dia, DPR me-

KULIT ASLI Furniture,Car,Fashion,Promotion,Walet ,Bag,Shoes,Etc Harco Elektronik Mangga Dua,Ruko Blok.B No.2 Jakarta Tlp:0216128888/www.dhenigleather.com

minta kepada lembaga Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) untuk menelusuri aliran dana First Travel secara serius agar aset-aset perusahaan itu bisa diuangkan. Hasilnya untuk mengganti dana jemaah. “Sebelum utang-utang yang lain dilunasi First Travel, kembalikan dulu uang jemaah yang telah melunasi biaya umrah tapi gagal berangkat,” kata dia. Lebih lanjut ia mengemukakan Komisi VIII DPR juga akan memanggil Direktur Pelayanan Haji dan Umrah Kementerian Agama, Dirjen Pariwisata Kementerian Pariwisata, dan pihak Asosiasi Haji dan Umrah untuk membahas format yang tepat agar ada efek jera pada biro perjalanan umrah nakal yang selalu merugikan masyarakat. “Kita juga akan koordinasikan dengan jasa asuransi agar jemaah korban travel nakal bisa mendapat jaminan asuransi,” pungkasnya. (Bay/H-3)

INFORMASI PEMASANGAN IKLAN Sales Counter 021 - 581 2088 ext. 41159/41160 Direct 021 - 581 2113 Faximile 021 - 581 2110

ANTARA/HO

RAIH PENGHARGAAN: Direktur Pelayanan dan Fasilitas Bandara PT Angkasa Pura II

Ituk Herarindri (kelima dari kiri) berfoto bersama personel AP II setelah meraih penghargaan The Best Contact Center Indonesia 2017, di Jakarta, beberapa waktu lalu. PT Angkasa Pura II berhasil meraih total sebanyak 13 penghargaan pada ajang The Best Contact Center Indonesia 2017.


24

NUSANTARA

KAMIS, 24 AGUSTUS 2017

Setengah Jawa Barat Alami Kemarau KEMARAU sudah melanda setengah wilayah Jawa Barat. Bahkan, kemarau panjang sudah dialami warga di bagian utara, seperti Purwakarta, Subang, Indramayu, Cirebon, Majalengka, Sumedang, dan Garut. “Yang masih normal ialah Bandung Raya, Bogor, Bekasi, Cianjur, dan Sukabumi. Di daerah itu masih ada hujan, juga Tasikmalaya dan Ciamis juga berpotensi hujan,” kata Kepala Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Bandung, Tony Agus Wijaya, kemarin. Ia menyebutkan, hanya satu daerah di Jabar yang kini sedang dilanda kekeringan ekstrem, yakni Kecamatan Sukahaji, Kabupaten Majalengka. Di daerah ini sudah selama 60 hari tidak pernah turun hujan. Warga merasakan dampak kekeringan karena irigasi dan sumber air di Sukahaji juga kurang. Tahun ini, lanjut dia, tidak akan terjadi kemarau panjang. Kemarau 2017 ialah kemarau yang sifatnya normal atau sama dengan rata-rata kemarau selama 30 tahun terakhir, sedangkan kemarau tahun lalu bersifat anomali karena sering turun hujan. Di Kebumen, kekeringan meluas. Pada pekan pertama Agustus, kekeringan melanda 44 desa di 11 kecamatan. Pekan ini, kekeringan meluas ke 54 desa di 12 kecamatan. “Dalam sepekan ini, kami telah mendistribusikan air bersih sebanyak 126 tangki ke wilayah krisis air bersih,” kata Kabid Kedaruratan dan Logistik, Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kebumen Muhyidin. Saat ini ada di Kebumen ada 96 desa yang tersebar di 15 kecamatan yang rawan krisis air bersih. BPBD sudah menyiapkan 1.600 tangki air bersih dengan anggaran Rp315 juta. Di Temanggung, debit air pada irigasi pertanian teknis dan setengah teknis yang ada di empat kecamatan mengalami penurunan hingga 30%. “Penurunan belum berdampak besar pada kondisi tanaman pangan. Apalagi, saat ini petani di sejumlah wilayah juga sudah beralih menanam tanaman hortikultura dan tembakau,” sebut Kabid Tanaman Pangan dan Hortikultura, Harnani Imtikhandari. Pemerintah Kota Tasikmalaya, Jawa Barat, juga berupaya menggulirkan program penanaman padi huma di areal sawah tadah hujan seluas 300 hektare. Sawah-sawah itu berada di Kecamatan Kawalu dan Tamansari. (DG/LD/TS/AD/N-2)

Tahun ini tidak akan terjadi kemarau panjang. Kemarau 2017 ialah kemarau yang sifatnya normal atau sama dengan rata-rata kemarau selama 30 tahun terakhir.

KREATIVITAS WARGA KAKI GUNUNG IJEN: Peserta tampil dengan tari kreasi baru saat digelarnya Karnaval Budaya di Licin, Banyuwangi, Jawa Timur, kemarin. Karnaval Budaya yang diikuti warga yang berada di Kaki Gunung Ijen tersebut diisi dengan beradu kreativitas. Kegiatan tersebut untuk merayakan HUT ke-72 RI. ANTARA/BUDI CANDRA SETYA

Pemerintah Jamin Sapi Kurban Sehat

Ketahanan Pangan Kardina Karsoedi. Dia menargetkan bisa memeriksa kesehatan hewan kurban di 70 titik. “Sampai hari ini, hasil pemeriksaan belum menemukan ada hewan kurban yang sakit. Kami menjamin hewan kurban yang tengah dijual dalam kondisi sehat, layak jual, dan layak konsumsi,” lanjut Kardina.

Aparatur terus bergerak memastikan hewan kurban dalam kondisi sehat. Belum ditemukan hewan berpenyakit berat. DWI APRIANI

dwi.apriani@mediaindonesia.com

S

AMPAI kemarin, kondisi hewan kurban yang dijual di sejumlah lokasi di Kota Palembang, Sumatra Selatan, bebas dari penyakit. Selain cacingan, mencret, ping eye, seriawan, dan bengkakbengkak, tim Pemerintah Kota Palembang tidak menemukan penyakit berat seperti antraks. Kepastian itu dinyatakan Wakil Wali Kota Palembang Fitrianti Agustinda setelah turun langsung ke sejumlah lokasi

penjualan hewan kurban. “Namun, kami juga minta warga tidak sembarang berkurban. Mereka harus memilih hewan yang sehat dan pedagang hewan juga harus jujur dalam berjualan,” ungkapnya, kemarin. Kepala Kesehatan Masyarakat Veteriner dan Laboratorium, Dinas Pertanian Palembang, Dessy CM menambahkan, setelah melakukan pemeriksaan menyeluruh terhadap hewan kurban, pihaknya tidak menemukan penyakit berat seperti antraks atau penyakit kuku dan mulut. “Ada beberapa sapi kurus

Harga naik

dan kami minta pedagangnya melakukan proses penggemukan lebih dulu.” Pengawasan terhadap kondisi kesehatan hewan kurban juga dilakukan Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian, dan Perikanan Kota Sukabumi, Jawa Barat. Tim sebanyak 15 personel menyisir satu per satu rumah potong hewan, kandang, serta tempat-tempat penjualan hewan musiman. “Kami sudah bergerak sejak dua pekan lalu. Setidaknya sudah sepuluh tempat yang kami datangi,” terang Kepala Dinas

Dari sejumlah daerah dilaporkan, harga hewan kurban terus terkerek. Di Pasar Hewan Kliwon Kranggan, Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah, harga sapi mengalami kenaikan sekitar 20%. Harga sapi dengan bobot 550 kilogram yang biasa dijual Rp17,5 juta saat ini dihargai Rp21 juta. “Harga sudah mulai naik, tapi permintaan untuk membeli sapi masih sepi,” kata Purwanto, 35, pedagang. Ia mengaku tahun lalu bisa menjual 10 sapi saat hari pasar menjelang Idul Adha. Tahun ini, ia hanya membawa empat sapi

PALEMBANG, SUMSEL

PULAU KE PULAU

Pemkot Cimahi Rehabilitasi 53 SD

Bekraf Gelar Kreatifood

PEMERINTAH menganggarkan dana sebesar Rp16 miliar untuk merehabilitasi sekolah di Kota Cimahi, Jawa Barat, selama 2017. Sebanyak 53 sekolah akan diperbaiki, enam di antaranya direhabilitasi total, dengan dana APBD, dana alokasi khusus, dan APBN. “Kebanyakan sekolah yang membutuhkan perbaikan dan pemeliharaan ialah sekolah dasar. Selain pemeliharaan bangunan, kami mengutamakan perbaikan sanitasi,” kata Kabid Pembinaan SD, Dinas Pendidikan Kota Cimahi, Tita Mariam, kemarin. Hingga pertengahan tahun, lanjutnya, perbaikan sekolah sudah mencapai 70%. (DG/N-2)

Nippon Paint Catat Rekor Cat Gapura SEBANYAK 5.000 gapura di sejumlah daerah di Indonesia tuntas dicat merah putih oleh Nippon Paint Indonesia. Pekerjaan ini telah memecahkan rekor Muri untuk kategori pengecatan gapura merah putih terbanyak. “Gapura yang dicat tersebar di 27 kota di Indonesia. Pengecatan gapura dilakukan pada 29 Juli-15 Agustus,” kata Chief Executive Officer Nippon Paint Indonesia, Jon Tan, di Semarang, Jawa Tengah, kemarin. Pengecatan menghabiskan 50 ribu liter cat dengan nilai mencapai Rp5 miliar. Sebanyak 4.000 karyawan Nippon Paint dan 142 distributor dilibatkan. (HT/N-2)

Irwandi Peduli Penderita Kanker GUBERNUR Aceh Irwandi Yusuf dinilai telah memberikan perhatian besar kepada anak-anak penderita kanker. Karena itu, Children Cancer Care Community (C-Four Aceh), kemarin, bertandang ke ruang gubernur bersama sejumlah anak penderita kanker. Saat menemui mereka, Irwandi pun mengusap satu per satu kepala anak penderita kanker. Secara spontan ia juga menghadiahi Ernawati, penderita kanker rongga mulut, uang tunai Rp2 juta untuk membeli mesin jahit. Penderita lain, Hayatunnufus, juga dijanjikan akan diberi biaya untuk masuk pesantren. “Kalian harus tetap kuat dan jangan takut,” kata Irwandi. (FD/N-2)

Fonterra Beri Beasiswa ke Peternak FONTERRA Brands Indonesia bekerja sama dengan Direktorat Jenderal Peternakan dan Kesehatan Hewan, Kementerian Pertanian, meluncurkan program Fonterra Dairy Scholarship 2017. Program beasiswa tersebut diperuntukkan 16 penerima yang terdiri dari 13 peternak, 2 petugas lapangan, dan 1 penyedia layanan. “Mereka akan mengikuti pelatihan dan praktik langsung di tiga lokasi,” kata Acting Managing Director Fonterra Brands Indonesia Mandar Namjoshi, kemarin. Ketiga lokasi itu ialah Balai Besar Pembibitan Baturraden, Banyumas, Balai Pelatihan Kesehatan Hewan Cinagara, Bogor, dan ke Selandia Baru. (LD/N-2)

dan tidak selalu terjual habis. Harga hewan kurban di Banjarnegara juga melonjak. Harga satu kambing meningkat Rp500 ribu dan sapi Rp3 juta. “Pekan depan, harganya pasti akan naik lagi. Sekarang, permintaan masih sepi sehingga harga belum melonjak drastis,” aku Ridwan, peternak asal Madukara. Masih sepinya penjualan sapi dirasakan para blantik di Solo Raya. “Idul Adha dua pekan lagu, tapi tidak ada lonjakan permintaan berarti,” keluh Daryoko, blantik di Pasar Hewan Bekonang, Kabupaten Sukoharjo. Alhasil, harga sapi siap potong di daerah itu justru menurun. Satu sapi rata-rata turun Rp500 ribu dari harga di hari biasa. Penurunan penjualan juga dilaporkan Kepala Dinas Pertanian Kota Tasikmalaya Dedi Supriadi. “Tahun ini, diperkirakan, pembelian sapi hanya mencapai 3.500 ekor, turun dari tahun sebelumnya sekitar 4.000 ekor. Daya beli masyarakat turun.” (BB/TS/LD/WJ/AD/RF/N-2)

ANTARA/AHMAD SUBAIDI

KEBAKARAN GUDANG PLN: Petugas berusaha memadamkan api yang membakar gulungan kabel di gudang

PLN Wilayah NTB di Tanjung Karang, Mataram, NTB, kemarin. Kebakaran yang terjadi sejak pukul 17.00 Wita tersebut menyebabkan ratusan gulungan kabel musnah dilalap api.

PIDIE, ACEH

Rumah Pengurus Partai Aceh Dihujani Peluru T

EROR kembali terjadi di Kabupaten Pidie, Aceh. Kemarin, nahas menimpa Husen Mob, 50, pengurus Partai Aceh, yang juga mantan kombatan Gerakan Aceh Merdeka. Pada pagi hari, rumahnya di kawasan Desa Dayah Tanoh, Kecamatan Glumpang Tiga, diberondong senjata api. Pelaku penembakan belum diketahui. Aksi itu menyebabkan kaca belakang mobil Toyota Avanza yamg terparkir di dalam garasi rumah pecah dan meninggalkan lubang. Pada pintu garasi yang terbuat dari kayu juga terdapat enam lubang bekas tembakan peluru tajam. “Saya mendengar ada letusan senjata sekitar pukul 01.15 WIB. Saat keluar dari rumah, pelaku sudah kabur dan saya melihat kaca mobil sudah pecah dan pintu garasi berlobang,” kata Husen.

Ia memastikan belum mengetahui motivasi pelaku penembakan. Setelah konflik Aceh usai, Husen hidup normal dan menjadi pengurus Partai Aceh Kabupaten Pidie. Setelah melakukan olah tempat kejadian, Kepala Polres Pidie Ajun Komisaris Besar Andi Nugraha Setiawan Siregar mengaku menemukan selongsong peluru kaliber 5,56 milimeter. Peluru diduga ditembakkan dari senjata api laras panjang. “Pelaku diduga menggunakan sepeda motor, karena kami menemukan adanya jejak roda motor di depan rumah korba,” tandas Kapolres. Semasa bergabung dengan GAM, Husen Mob memiliki pengaruh besar di Pidie. Dia menjadi salah satu pelatih perang gerilya bagi anggota GAM. Keahlian militernya dia dapat setelah mengikuti latihan di kamp Tajura, Tripoli, Libia.

Di Papua, Lingkar Jikwa, terkena tembakan, saat mencoba merampas senjata api milik seorang tentara di Wamena, Kabupaten Jayawijaya. Saat kejadian, Lingkar dan dua rekannya mengeroyok Sersan Kepala AS. “Ketiga warga itu sedang berpesta minuman keras di hotel. Mereka marah setelah ditegur Serka AS dan Pratu SF,” jelas Kepala Penerangan Kodam XVII/Cenderawasih, Letkol Inf M Aidi. Masih di Papua, Komando Daerah Militer XVIII/Kasuari, Papua Barat, mempercepat pembangunan Resimen Induk Militer di Kabupaten Manokwari Selatan. “Pembangunan dimulai bulan ini,” kata Pangdam Mayjen TNI Joppye Onesimus Wayangkau. Ia menambahkan, sudah ada personel dan anggota TNI Angkatan Darat yang ditempatkan di daerah itu. “Pada 2018, Rindam Papua Barat sudah dapat beroperasi.” (MR/MC/Ant/N-2)

PARA pengusaha kuliner se-Sumatra Selatan mengikuti ajang Kreatifood yang digelar Badan Ekonomi Kreatif, di Palembang, 22-27 Agustus. Tema acara yang diangkat ialah Expo kopi. Kegiatan ini merupakan yang kedua kalinya digelar di Sumatra Selatan. “Sumatra Selatan sejak dulu dikenal dengan kuliner dan beragam kopi lokalnya. Ini menjadi bukti bahwa Indonesia sangat kaya, tidak hanya budaya, tapi juga kuliner dan fesyennya,” kata Kepala Badan Ekonomi Kreatif Triawan Munaf. Ia menyatakan pada 2016 ekonomi kreatif mendongkrak produk domestik bruto hingga Rp850 triliun. Usaha kuliner menyumbang 41,9%-nya. Kemarin, Wakil Perdana Menteri Uzbekistan Zoyir Mirzaev mengunjungi perkebunan dan pengolahan lada di Bangka Belitung. Pada kesempatan itu, Wakil Gubernur Abdul Fatah merayu Zoyir untuk mengajak pengusaha di negerinya berinvestasi di bidang kelautan dan perikanan. “Hasil ikan dari Bangka Belitung melimpah, tapi tidak didukung sarana dan prasarana yang memadai,” aku Abdul Fatah. (DW/RF/N-2)

BATANGHARI, JAMBI

Kebun Karet Rakyat Diremajakan PEMERINTAH akan mengucurkan dana lebih dari Rp19,5 miliar untuk program intensifikasi subsektor perkebunan rakyat di Jambi. Sebagian besar dana digunakan untuk peremajaan kebun karet rakyat. “Replanting akan dilakukan di area kebun karet seluas 1.750 hektare di Batanghari, Sarolangun, Bungo, Muara Jambi, Merangin, dan Tebo. Program ini menjadi salah satu perwujudan program Jambi Tuntas yang digelar pemerintah provinsi,” kata Kepala Biro Humas Pemprov Jambi Johansyah, kemarin. Kepala Dinas Perkebunan Jambi Agus Rizal menyebutkan, melalui program ini, petani akan mendapat bibit unggul sehingga hasil produksinya lebih baik. Di Bangka Belitung, Gubernur Erzaldi Rosman Djohan mengaku akan menerapkan sistem resi gudang guna menjaga dan mengendalikan harga lada. Program itu akan didukung kalangan perbankan, di antaranya Bank BJB, yang menerapkan sistem syariah. “Kami sudah dapatkan gudang di Pangkalpinang.” (SL/RF/N-2)


PEREMPUAN PERKASA

KAMIS, 24 AGUSTUS 2017

25

TITI ATMOJO

Orangtua Tunggal Berdaya

Biodata Nama: Titi Atmojo Nama anak: Gracia Iris Zipporah A, 10 MI/ADAM DWI

Mereka melawan stigma tentang status orangtua tunggal yang kerap jadi bahan gurauan bahkan ejekan. RIZKY NOOR ALAM

rizkynoor@mediaindonesia.com

Pengantar:

Perempuan perkasa tidak mesti diukur lewat karier, tetapi justru mereka yang sehari-hari berjuang menjadi kepala keluarga dan tulang punggung pendapatan. Tidak jarang pula mereka mampu menjawab kondisi penuh beban itu hingga melahirkan kemajuan lingkungan. Dalam memperingati HUT ke-47 Media Indonesia, apresiasi untuk para perempuan perkasa kami hadirkan lewat ke 47 sosok di antara mereka. Berikut sosok ke-27.

M

ENJADI janda dan duda harus disikapi dengan kemandirian dan tanggung jawab. Semangat itulah yang melatari Titi Atmojo, 47, ketika merintis komunitas Single Parent Indonesia pada 2007, berkolaborasi dengan Cahyo Dwi Putranto. Idenya, agar punya kawan seperjuangan dan lingkungan yang menguatkan. “Jadi dulu saya baru saja menjadi single parent, butuh teman sepe nanggungan untuk sha ring karena enggak semua orang mengerti kehidupan single parent, struggling-nya, terlebih single mother, kan jarang banget anakanak ikut bapaknya. Saya ingin sharing dan banyak sih temanteman yang mau mendengarkan, tapi mereka bukan single parent,” jelas Titi ketika dijumpai Media Indonesia, Rabu (26/7). Titi menegaskan, meskipun banyak teman yang bersedia mendengar keluh kesahnya dan memberikannya nasihat, tetap saja perspektifnya berbeda karena mereka bukan seorang single parent. Mereka, lanjut Titi, butuh masuk-

an yang sesuai dengan statusnya yang istimewa. “Akhirnya, saya Googling dan mencari komunitas single parent, tapi enggak ada. Lalu saya cari-cari blog terkait dengan single parent dan ketemu sebuah blog. Akhirnya saya kenalan dengan yang punya blog namanya Cahyo Dwi Putranto, dari situ saya mengobrol,” imbuhnya. Momen bertemunya Titi dengan Cahyo tersebut membuat mereka bersemangat membuat komunitas oarngtua tunggal. Cahyo sendiri memang rajin nge-blog karena memiliki kepedulian terhadap teman-temannya yang single parent atau yang akan menyandang status itu. Selanjutnya, mereka pun sepakat membuat komunitas Indo Single Parent melalui mailing list (milis), membuat visi misi dan peraturan komunitas. “Dari situ, mulailah masuk anggota, terus kita adakan pertemuan newbie untuk bahas langkahlangkah ke depan, sharing, dan milisnya sampai ramai karena anggotanya ribuan waktu itu,” lanjut Titi. Agar komunitasnya eksis, Titi merintisnya dengan menyebar e-mail di berbagai milis. Namun, selain respons positif, ada pula orang-orang iseng yang mengira komunitasnya biro jodoh. Sebaliknya, dukungan datang dari mereka yang bukan single parent dan memutuskan bergabung karena mereka memiliki kepedulian. “Lama-kelamaan terseleksi dengan sendirinya dan aturan kita

Menemukan jadwal berkumpul yang pasti dan cocok dengan semua anggota menjadi tantangan terbesar. Kendati begitu, kopi darat atau perjumpaan langsung rutin digelar. ketat, orang yang aneh dan memiliki maksud lain itu nanti akan mental sendiri karena anggota sudah mulai timbul kesadaran,” imbuhnya.

Wahana belajar Komitmen itu pun dijaga, visi menjadikan komunitas Indo Single Parent sebagai wahana belajar mandiri secara finansial, rohani, dan jasmani. Artinya jika rohani sehat, hubungan dengan Tuhan baik dan kalau kesadaran itu ada akan dapat menjaga diri, bisa menjaga perilaku, dan bertanggung jawab. “Karena stigma masyarakat itu negatif terhadap single parent, terutama janda. Kami mau orang mengubahnya. Kami janda, tapi bukan berati bisa dicolek-colek. Kami punya dignity, punya hubungan baik dengan Tuhan, menjaga diri

sendiri, dan secara keuangan berusaha mandiri, daripada menangis, minta-minta kepada mantan suami yang sudah tidak peduli terus akhirnya putus asa,” kata Titi. Kemandirian secara finansial, kata Titi, harus diupayakan karena, bagi mereka yang lajang tetapi membawa anak, putra-putrinya menjadi tanggung jawab penuh sekaligus sumber motivasi. “Jadinya kita terpacu bekerja dengan baik dan benar, serta di jalan yang halal,” lanjut ibu satu anak tersebut.

Berbagai pelatihan Agenda besar itu kemudian diimplementasikan Titi dan kawankawannya dengan berbagai kegiatan, mulai pelatihan finansial seperti garage sale, pelatihan pengelolaan keuangan seperti asuransi, reksa dana, serta kewirausahaan. Pelatihan-pelatihan tersebut diharapkan memacu anggotanya move on, bergerak menyongsong masa depan. Titi mengakui menemukan jadwal berkumpul yang pasti dan cocok dengan semua anggota menjadi tantangan terbesar. Kendati begitu, kopi darat atau perjumpaan langsung rutin digelar untuk memperkenalkan anggota baru, pelatihan, serta pertemuan spontan. “Sulit menentukan jadwal yang pas karena selain kami mencari nafkah, juga harus mengurusi anak-anak mereka,” kata Titi. Kendati begitu, berbagai medium komunikasi lainnya, mulai BBM dan Whatsapp Messenger, diefektifkan untuk terus menguatkan kemandirian dan kepercayaan

diri. “Agar jalannya lebih smooth, daripada hanya mengeluh dan meminta saja sehingga kita punya motivasi dan lebih semangat, serta tidak perlu mengharapkan bantuan dari orang yang sudah tidak peduli lagi,” paparnya. Kini, anggota-anggota yang tergabung dalam komunitas ini pun berasal dari beragam latar belakang, mulai unmarried single parent, korban KDRT, pemerkosaan, hingga perceraian akibat orang ketiga. Berbagai kondisi itu mengharuskan para anggota hanya diperbolehkan berdiskusi secara normatif, tidak boleh menyulut polemik, SARA, tak menghakimi, serta saling menerima kondisi dari aneka latar belakang.

Ibu lebih aktif Istimewanya, para ibu jauh lebih aktif jika dibandingkan dengan para bapak. “Sejujurnya kalau bapak-bapak itu biasanya cuma berani di milis, mereka ramai, saling saut. Namun, kalau ketemuan susah sekali. Kalau single mother lebih aktif, open, ekspresif, berani muncul. Kalau single father, lebih menutup diri,” paparnya. Kini, anggota Indo Single Parent mencapai 1.000-an, tersebar dari Sabang sampai Merauke. “Selain itu, banyak anggota yang sudah lulus, maksudnya menikah, moving forward dan mapan secara finansial maupun kepercayaan diri, sehingga mereka tahu apa yang harus dilakukan ketika jatuh,” ujar Titi yang berharap semakin banyak single parent yang bisa dijangkau dan dibantu. (M-1)

Repot Pangkal Mandiri KINI karena kesibukannya dan tuntutan mengurus anaknya semakin tinggi karena anaknya semakin dewasa, Titi Atmojo, pendiri komunitas Indo Single Parent, memercayakan kepengurusan kepada rekan-rekan lainnya yang dianggap mampu menjalankan komunitas sesuai dengan perkembangan zaman. “Saya melihat pengurus-pengurusnya pun sudah hebat-hebat dan bisa menjalankan ini dengan lebih baik. Harapannya akan terus berkembang. Cuma kita juga harus fleksibel mengikuti perkembangan zaman. Kalau dulu hanya ada di milis, sekarang dengan adanya BBM, Whatsapp, orang jadi pindah ke sana dan

milis menjadi sepi,” kata Titi. Kendati begitu, Titi menegaskan, pada medium milis, filternya lebih ketat karena untuk bergabung harus mengisi data diri, alasan, harapan, hingga diverifikasi pengurus. Sebaliknya, dengan BBM, Whatsapp, siapa pun bisa bergabung. “Tapi kami siasati, dengan mereka gabung di Whatsapp, tapi juga harus gabung di milis agar punya datanya karena kita harus pintar memilih-milih pergaulan,” papar Titi.

Bukan yang paling tragis Sejak bercerai pada 2006, Titi mengaku peran keluarga merupakan yang utama dalam men-

dukungnya untuk bisa bangkit. Baginya, eksistensi keluarga sangat membantu pemulihan baik bagi orangtua tunggal laki-laki maupun perempuan. Peran kedua yang juga turut membantu, teman-teman dan sahabat yang selalu memberi dukungan, serta tentunya para single parent lainnya. “Banyak kesaksian, sebelum bergabung, mereka merasa hidupnya paling tragis, tapi saat mereka gabung dan sharing, jadi terbuka. Banyak orang lain yang lebih menderita dan tragis. Milis ini jadi supporting group,” lanjutnya. Masyarakat pun, lanjut Titi, harus belajar memahami, selain

gambaran keluarga ideal yang terdiri dari bapak, ibu, dan anak, ada model lainnya.

Dipaksa mandiri Istimewanya, anak seorang single parent lazimnya tumbuh menjadi anak yang mandiri karena dituntut keadaan, begitu pula putri semata wayangnya yang saat ini duduk di kelas 5 SD. “Anak saya dari kecil mandiri karena semua saya lakukan sendiri, mengantarkan dia, mengajarkan, siapkan semuanya, di tengah saya harus bekerja. Anak jadi lebih prepare, menginfokan ke orangtuanya, kalau tidak punya pembantu ya di rumah sen-

diri,” imbuh ibu yang mengajari anaknya manajemen waktu. “Jadi misalnya jam pulang sekolah itu jam berapa, lalu apa yang harus dilakukan setelah itu, semuanya ditulis rinci. Itu dijalankan setiap hari sehingga akhirnya menjadi kebiasaan. Mau tidak mau menjadi mandiri karena situasi yang menuntut seperti itu,” pungkas Titi yang juga aktif dalam paduan suara di gereja sejak 1996. “Saya senang di paduan suara karena itu releasing, kalau lagi senang maupun sedih. Menyanyi itu adalah bentuk mengeluarkan emosi saya sekaligus sambil mengajari anak pergi ke gereja,” imbuh Titi. (Riz/M-1)


26

OLAHRAGA

KAMIS, 24 AGUSTUS 2017

SEKILAS GELANGGANG

Cavs Tukar Kyrie dengan Thomas SETELAH enam tahun berseragam Cleveland Cavaliers, Kyrie Irving akan memulai kariernya di Boston Celtics. Kemarin, secara resmi Celtics mengumumkan pertukaran Irving dangan Isaiah Thomas, Jae Crowder, dan Ante Zizic. “Irving adalah salah satu pencetak poin terbanyak di NBA. Dia telah membuktikannya di babak final NBA pada tiga tahun lalu. Dia sudah pernah menjadi juara NBA, peraih medali emas olimpiade, dan empat kali menyabet gelar All-Star NBA. Atas semua prestasinya, kami perkirakan dia akan mendapatkan momen terbaik di masa mendatang,” kata Presiden Celtics Danny Ainge. Di NBA, Thomas dan Irving merupakan pemain yang masuk NBA draftt pada 2011. Saat itu Irving menjadi pilihan pertama, sedangkan Thomas dipilih di urutan 60. Irving memiliki ratarata 22,4 poin di musim lalu, sedangkan Thomas 28,9 poin. Irving sebelumnya meminta ditukar Juli lalu. Irving mengatakan lebih ingin menjadi bintang dan tidak lagi berhasrat mendampingi LeBron James yang merupakan ikon Cavaliers. (NBA/ESPN/Beo)

Timnas Uji Coba Lawan Fiji PERSATUAN Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) memastikan tim nasional senior Indonesia melakukan uji coba dengan Fiji, 2 September 2017, di Stadion Patriot Chandrabhaga, Kota Bekasi, Jawa Barat. Hal itu disampaikan Sekretaris Jenderal PSSI Ratu Tisha Destria, kemarin. Menurut Ratu, Fiji dipilih karena hanya negara itu yang bisa menyesuaikan diri dengan jadwal timnas Indonesia. “Sebenarnya kami sudah melakukan pendekatan ke beberapa federasi sepak bola negara lain, tetapi semuanya berhalangan karena melakukan persiapan ke beberapa turnamen internasional yang mereka ikuti,” ujar Ratu. Timnas senior Indonesia dilatih pelatih timnas U-22 Indonesia yang saat ini berlaga di SEA Games 2017 Malaysia, Luis Milla. Menurut Ratu, Milla mungkin juga memanggil namanama baru di skuat timnas senior. Tim direncanakan berkumpul untuk melakukan latihan mulai 30 Agustus 2017. “Namun kami belum bisa memastikan lokasi pemusatan latihannya,” tuturnya seraya mengatakan PSSI belum menentukan negara yang akan menjadi lawan dalam uji coba selanjutnya . (Ant/R-2)

McGregor Janji Remukkan Mayweather CONOR McGregor dan Floyd Mayweather kembali adu mulut menjelang duel keduanya yang akan berlangsung Sabtu (26/8) di Nevada, Amerika Serikat. McGregor yang akan menjalani duel internasionalnya menyebut Mayweather sebagai lawan yang lemah. “Dia bahkan tidak mendekati lawan tangguh yang pernah saya hadapi sebelumnya. Saya pasti akan meremukkan dia. Saya sudah sangat mantap untuk bertinju. Lihat nanti pada saatnya, duel akan berlangsung satu atau dua putaran saja,” kata McGregor. Petarung berjuluk Mystic Macc itu mengatakan opsi menyakiti Mayweater menjadi salah satu pilihan jika lawannya berusaha bertahan. “Atau saya akan membuat dia malu. Saya akan tampil kalem dan kejam hingga bisa menyudahi pertarungan dalam satu ronde saja,” kata dia. Mayweather lebih memilih tidak banyak bicara. Dia meminta semua penggemar tinju menunggu dan melihat hasil akhirnya. “Saya sudah tidak aktif untuk beberapa tahun, seperti kehilangan beberapa langkah, tapi itulah yang bikin pertarungan ini akan menjadi menarik,” ujar dia. (AFP/Beo/R-2)

AP/CLAUDE PARIS

EKSPRESI INSIGHE: Pemain depan Napoli, Lorenzo Insigne, mengekspresikan kegembiraan setelah mencetak gol gawang Nice dalam legg kedua play-off ff Liga Champions, kemarin. Gol Insigne membawa Napoli menang 2-0 dan lolos ke babak utama dengan keunggulan agregat 4-0.

Napoli dan Sevilla Mulus ke Babak Utama Celtic versus Astana cetak rekor sebagai laga paling banyak menghasilkan gol di babak play-off dengan 12 gol tercipta. BUDI ERNANTO

budi_ernanto@mediaindonesia.com

H

ASIL meyakinkan diraih Napoli di babak play-off Liga Champions. Menghadapi tuan rumah Nice di Stadion Allianz Riviera di leg kedua kemarin, Napoli menang 2-0. Dua gol kemenangan Partenopei, julukan Napoli, dicetak Jose Callejon menit ke-48 dan Lorenzo Insigne (89’). Kemenangan tersebut membawa Napoli lolos ke babak utama dengan agregat 4-0 setelah di leg pertama juga menang 2-0. Tahun lalu, Napoli yang musim lalu bertengger di posisi tiga Seri A bertahan hingga babak 16 besar setelah ditundukkan Real Madrid. “Napoli harus bermain di

Liga Champions setiap tahun karena memang semestinya begitu. Kami sangat senang dengan babak kualifikasi kali ini,” ujar Insigne. Di laga tersebut, Insigne menjadi pusat perhatian karena masa depannya bersama Napoli belum jelas. Striker berusia 26 tahun tersebut merupakan pemain yang sedang dibidik Barcelona. “Saya bangga mendengar Barcelona berminat kepada saya. Namun, melakukan yang terbaik dengan seragam Napoli selalu menjadi mimpi saya,” jelas pemain timnas Italia tersebut. Penampilan Insigne mengundang pujian pelatih Napoli Maurizio Sarri. “Ia pemain yang sangat berbakat. Saat ini, ia merupakan pemain yang menjadi wakil sepak bola Ita-

lia,” ujar Sarri. Tiket ke babak utama juga didapat Sevilla. Walau hanya bermain 2-2 saat menjamu Istanbul Basaksehir di Stadion Sanchez Pizjuan, Sevilla tetap lolos dengan agregat kemenangan 4-3. Bermain di kandang, Sevilla, yang di laga pertama menang 2-1, justru tertinggal lebih dulu melalui gol Eljero Elia di menit

ke-17. Beruntung Sergio Escudero dan Wissam Ben Yedder mampu membalas dengan gol di menit ke-52 dan 75 sekaligus membalikkan keadaan menjadi 2-1. Gol kedua Basaksehir yang dicetak Edin Visca di menit ke-83 membuat skor akhir menjadi 2-2, tetapi belum cukup untuk mengantar klub Turki itu lolos ke babak selanjutnya.

Lolos walau kalah Di Stadion Astana Arena, Kazakhstan, drama menegangkan terjadi saat Celtic menghadapi tuan rumah Astana. Menang 5-0 di leg pertama, Celtic justru takluk 3-4 setelah sempat tertinggal 1-4. Walau kalah, Celtic tetap lolos dengan agregat 8-4. “Perasaan saya campur aduk karena kami tidak berhasil membuat pertahanan yang bagus. Saya jadi teringat kejadian di Israel tahun lalu ketika menang telak atas Hapoel Beer Sheva di leg g pertama, tapi kalah tanpa perlawanan di leg kedua walau tetap lolos dari babak penyisihan,” kata pelatih Celtic Brendan Rodgers. Diakui Rodgers, anak-anak asuhnya sempat gelisah di menit-menit awal. “Setelah 15 hingga 20 menit hanya bertahan, kami mampu bangkit,” imbuhnya. Tiket ke babak utama juga diraih Olympiakos (Yunani) yang menang agregat 3-1 atas Rijeka (Kroasia) serta Maribor (Slovenia) yang unggul gol tandang atas Hapoel BeerSheva (Israel) setelah dalam dua laga bermain 2-2. Lima tiket tersisa ke babak utama Liga Champions masih diperebutkan hingga dini hari tadi. Undian pembagian grup Liga Champions akan dilakukan di Monako, hari ini. (AFP/R-2)

Ahsan/Rian Singkirkan Unggulan Utama AFP/ETHAN MILLER

BERPOSE: Petarung asal Irlandia Conor McGregor

berpose saat tiba di Toshiba Plaza, Las Vegas, Nevada, AS untuk mempromosikan pertarungannya dengan Floyd Mayweather Jr yang akan berlangsung di T-Mobile Arena, 2 Agustus mendatang. Walau baru pertama kali tampil di ring tinju profesional, McGregor sesumbar akan mengalahkan Mayweather dalam pertarungan selama 12 ronde itu.

GANDA putra Indonesia benarbenar menjadi andalan di Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2017. Tiga pasangan ganda putra yang dikirim sukses masuk ke babak ketiga dalam kejuaraan yang berlangsung di Emirates Arena, Glasgow, Skotlandia. Kejutan dibuat pasangan nonunggulan Mohammad Ahsan/ Rian Agung Saputra yang berhasil menaklukkan ganda peringkat satu dunia asal Tiongkok Li Junhui/Liu Yuchen. Kemarin,

Ahsan/Rian menang rubber gamee atas unggulan teratas tersebut de-ngan 19-21, 21-18, 21-18 dalam waktu 68 menit. Selanjutnya, Ahsan/Rian akan menghadapi pasangan Denmark Mathias Christiansen/David Daugard untuk memperebutkan satu tiket ke babak perempat final. Di laga lain, Ricky Karandasuwardi/Angga Pratama juga memastikan satu tempat di babak selanjutnya setelah menang mu-

dah dari Evgenij Dremin/Denis Grachev (Rusia). Ricky/Angga menang dua gim langsung dengan 21-15 dan 21-16. Kemenangan juga didapat Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo yang menundukkan Liao Kuan Hao/ Lu Chia Pin (Taiwan). Andalan utama Indonesia untuk merebut gelar itu menang dengan skor 21-13, 14-21, 21-8. Namun, di tunggal putra, tiga pemain Indonesia sudah

harus angket koper. Anthony Sinisuka Ginting gagal melewati hadangan pemain India Sai Praneeth setelah kalah 2114, 18-21, 19-21. Di laga lainnya, Sony Dwi Kuncoro juga tersingkir setelah ditundukan unggulan lima asal Tiongkok Chen Long 13-21, 9-21. Adapun Tommy Sugiarto disingkirkan pemain Denmark, Anders Antonsen, 15-21, 9-21. Di ganda campuran, andalan Indonesia Tontowi Ahmad/

Liliyana Natsir berjanji fokus saat melawan Sam Magee/ Chloe Magee (Irlandia) di laga perebutan tiket perempat final. Tontowi/Liliyana memastikan mereka juga bakal menghadapi tekanan dari suporter yang mungkin mendukung Magee bersaudara. “Yang penting di pertandingan selanjutnya, kami harus bermain lebih fokus, lebih tenang di lapangan,” beber Liliyana. (badminton.org/Beo/R-2)

Wazza Tinggalkan the Three Lions BERAKHIR sudah pengabdian Wayne Rooney untuk tim nasional Inggris. Kemarin, pemain yang kini membela Everton itu menyatakan mundur dari laga internasional. Keputusan tersebut diambil Wazza, julukan Rooney, walaupun manajer timnas Inggris saat ini, Gareth Southgate, memberikan tawaran untuk kembali memperkuat the Three Lions. “Saya sangat senang Southgate memanggil. Saya benarbenar menghargainya. Saya percaya sekarang waktunya (pensiun). Saya akan tetap menjadi penggemar timnas Inggris,” kata Rooney. “Bermain untuk Inggris selalu menjadi hal spesial bagi

saya. Setiap kali terpilih sebagai pemain atau kapten timnas Inggris, itu merupakan sebuah keistimewaan bagi saya. Namun, saat ini semuanya telah berakhir,” ujarnya. Sepanjang kariernya bersama timnas Inggris, Rooney telah tampil dalam 119 pertandingan dengan torehan 53 gol. Terakhir kali, pemain berusia 31 tahun itu membela Inggris pada November 2016 saat melawan Skotlandia. “Setelah berpikir panjang, inilah saatnya saya memutuskan untuk pensiun dari sepak bola internasonal. Itu merupakan keputusan yang berat. Saya mendiskusikan hal itu dengan keluarga, pelatih di Everton (Ronald Koeman), dan

Rooney telah tampil dalam 119 pertandingan dengan timnas Inggris dengan torehan 53 gol. orang-orang terdekat saya,” jelasnya. Kapten timnas Inggris di Piala Dunia 1986 Terry Butcher mendukung keputusan Rooney untuk mundur. “Sebagai pemain internasional, Anda akan tahu saat telah mencapai titik terakhir. Terkadang Anda ingin melompat sebelum didorong keluar,” jelasnya.

Sebelumnya, Rooney juga membuat keputusan mengejutkan dengan kembali ke Everton setelah meninggalkan Manchester United. Di usia senja sebagai pemain, Rooney dinilai tidak akan bisa memberikan banyak hal kepada Everton. Namun, di dua laga awal musim ini, Rooney menunjukkan kelasnya dengan mencetak dua gol dan membawa Everton meraih poin sempurna. Bahkan golnya ke gawang Manchester City akhir pekan lalu merupakan golnya yang ke-200 di Liga Primer. Selain Rooney, hanya Alan Shearer pemain yang mampu menembus 200 gol di Liga Primer. Shearer telah mencetak 260 gol. (AP/Beo/R-2)

AFP/BEN STANSALL

PENSIUN DARI TIMNAS: Wayne Rooney merayakan gol ke gawang Uruguay dalam laga penyisihan Grup D Piala Dunia 2014 Brasil. Rooney kemarin mengumumkan pengunduran dirinya dari tim nasiosnal Inggris.


OLAHRAGA

SEA GAMES 2017

SENIN, 21 AGUSTUS 2017

25

KAMIS, 24 AGUSTUS 2017 ◆ HALAMAN 27 DI LUAR ARENA

Tidak Ada Makanan dan Minuman di Ruang Media

ANTARA/WAHYU PUTRO A

HARUS MENANG: Pemain timnas U-22 Indonesia Febri Haryadi (tengah) berusaha melewati pemain timnas U-22 Vietnam Bui Tien Dung (kiri) dalam babak penyisihan Grup B SEA Games XXIX Kuala Lumpur di Stadion Majlis Perbandaran Selayang, Malaysia, Selasa (22/8). Indonesia harus menang saat menghadapi Kamboja untuk menjaga peluang lolos ke semifinal.

Tidak Ada Diskon untuk Wartawan

Garuda Muda Wajib Menang Pelatih tim Indonesia Luis Milla mengingatkan anak-anak asuhannya jangan meremehkan tim Kamboja dan tetap fokus untuk menciptakan gol sebanyak mungkin. BUDI ERNANTO

budi_ernanto@mediaindonesia.com

P

E R TA N D I N G A N m e l a wan Kamboja di babak pe nyisihan Grup B SEA Games 2017 yang digelar sore hari ini akan menjadi penentuan bagi tim ‘Garuda’ Indonesia. Indonesia dapat melangkah ke semifinal apabila berhasil menekuk Kamboja yang sudah dipastikan tersingkir. Namun, hal itu terwujud dengan catatan pertemuan Vietnam dan Thailand tidak berakhir dengan skor imbang.

Jika laga Vietnam kontra Thailand berujung seri, Indonesia menang atas Kamboja, tiga tim akan memiliki 11 poin. Penentuan siapa yang masuk babak semifinal pun ditentukan dari selisih gol. Vietnam sudah dipastikan unggul karena punya surplus 11 gol. Sementara itu, gol yang dikoleksi Thailand adalah enam dan Indonesia hanya empat. Dengan persaingan yang ketat, Indonesia membutuh minimal tiga gol untuk bisa mengungguli torehan Thailand. Lebih bagus lagi jika Hansamu Yama dan kawan-kawan

bisa membuat lebih dari tiga gol. Syaratnya, tim ‘Negeri Gajah Putih’ tidak membuat banyak gol ketika berhadapan dengan Vietnam. Melawan Kamboja, Indonesia di atas kertas lebih diunggulkan. Kedua tim terakhir bertemu adalah dalam pertandingan persahabatan di Phnom Penh, Kamboja, pada awal Juni lalu dengan hasil akhir 2-0 untuk Indonesia. Dengan total 24 pertandingan, Indonesia menang 18 kali, imbang 4 kali, dan kalah 2 kali. Meski demikian, Indonesia tetap harus berhati-hati saat melawan Kamboja hari ini di Stadion Shah Alam, Selangor, Malaysia. Ada dua pemain yang tidak bisa diturunkan pelatih Luis Milla, yakni Hanif Sjahbandi dan Rezaldi Hehanussa. Hanif absen karena menerima kartu merah saat imbang 0-0 de-

ngan Vietnam di Stadion Selayang, Selasa (22/8). Sementara itu, Rezaldi hanya bisa menonton saat rekan-rekannya melawan tim Kamboja karena telah mengoleksi dua kartu kuning. Bek yang bermain untuk klub Persija itu dihadiahi kartu kuning saat menghadapi Filipina dan Vietnam. Indonesia masih bisa berharap kecemerlangan Evan Dimas yang telah bisa kembali merumput. Saat melawan Vietnam, tim ‘Garuda’ tidak dapat menurunkan Evan karena dia mendapat akumulasi kartu kuning dari laga kontra tim Filipina dan Timor Leste.

Jangan meremehkan Luis Milla menyatakan dirinya tidak ingin anak-anak asuhannya membedakan laga kamboja dengan pertandingan lain. Menurut sang

pelatih, meski hanya melawan tim yang levelnya lebih bawah, kontra Kamboja tetap sebagai pertandingan yang penting seperti halnya babak final di sebuah kompetisi. Pelatih Luis Milla meminta pasukannya bisa tetap fokus dan konsentrasi saat melawan Kamboja di laga terakhir penyisihan Grup B SEA Games 2017. “Tidak usah memikirkan soal gol dan pertandingan lain, yang penting menang. Pikirkan bagaimana menciptakan gol pertama, kedua, dan ketiga, baru setelahnya pikirkan pertandingan lain,” ujar asisten pelatih Bima Sakti di Kuala Lumpur, Malaysia, kemarin. Sementara itu, Hansamu meminta timnya tetap waspada saat melawan tim Kamboja. “Kami tidak boleh meremehkan Kamboja,” ucap dia. (Ant/Beo/R-4)

BINCANG

Indonesia Darurat Sistem Keolahragaan INDONESIA memerlukan perbaikan sistem olahraga jika ingin meningkatkan prestasi di level internasional. Hal itu diungkapkan pelatih karate Indonesia asal Prancis Tareq Abdesselem. Ia mengaku memahami betul apa kekurangan Indonesia sehingga kita jauh tertinggal dari negara-negara tetangga seperti Singapura, Thailand, dan Malaysia. Berikut hasil percakapan wartawan Media Indonesia Nurul Fadillah dengan Tareq.

MI/ NURUL FADILLAH

Tareq Abdesselem

Pelatih karate Indonesia

Bagaimana menurut Anda pencapaian tim karate? Kami baru mendapatkan satu emas dan dua perak. Kami ditargetkan dua emas dari Satlak Prima tetapi saya rasa kami mampu mendapatkan lebih dari itu. Saya harap kita bisa mendapatkan setidaknya empat emas.

Bagaimana mencapai target itu? Kita semua harus bekerja keras. Menurut saya, Indonesia punya potensi besar karena punya jumlah populasi lebih dari 220 juta orang. Berarti kita sama sekali tidak kekurangan SDM. Apa yang salah dari keolahragaan kita? Hal yang penting bagi Indonesia untuk mengembangkan olahraga mereka ialah memperbaiki sistem manajemen olahraga. Bukan pada atlet, melainkan pada jajaran stakeholder. Indonesia perlu mempelajari bisnis olahraga. Sekarang yang kita lakukan hanya mengulangi sistem yang sudah ada. Jadi, para stakeholder haruslah membuka pikiran, kembangkan regenerasi pemain muda.

Sistem yang perlu diterapkan? Pertama yang harus diperjelas ialah masalah bujet yang diberikan per cabang setiap tahun karena itu akan menentukan rencana pengembangan para atlet, mulai uji coba, peralatan, dan sebagainya. Cabang juga membutuhkan lebih banyak interaksi dengan para stakeholder olahraga. Kemudian, KOI , Satlak Prima, Kemenpora juga harus bekerja sama untuk membuat sistem baru yang melibatkan pemikiran dan saran dari tiap-tiap cabang olahraga. Kemudian, saya rasa tiap-tiap cabang harus cari sponsor. Saya rasa manajemen olahraga yang bagus sekarang hanya badminton, sudah bisa terapkan bisnis manajemen yang bagus. Bagaimana contoh dari manajemen olahraga yang baik?

RUANG media centre yang disediakan khusus bagi jurnalis terasa hampa. Ketidaksediaan makanan dan minuman menjadi hal-hal yang dikeluhkan para jurnalis di media centre yang tersedia di tiap-tiap cabang olahraga. Jurnalis asal Indonesia Seto mengeluhkan ketidakpekaan panitia terhadap kebutuhan wartawan. Padahal, makanan dan minuman dibutuhkan karena di beberapa lokasi venue, kios-kios penjual makanan jarang ditemukan atau bahkan berada sangat jauh dari tempat pertandingan. “Seperti di Stadium Bukit Jalil, di venue akuatik tidak ada minuman apalagi makanan. Padahal, untuk membeli minum itu kita harus jalan sangat jauh dan memakan waktu. Apa panitia sama sekali tidak peka, ya, untuk membantu wartawan,” keluhnya. Begitu pula yang saya lihat di media centre saat saya meliput panahan beberapa hari lalu. Cuaca yang panas dan mobilitas yang jaraknya cukup jauh membuat saya kehausan dan memerlukan asupan air mineral. Namun, ternyata, yang tersedia di media centre hanyalah bongkahan es batu tanpa air mineral sedikit pun. Tampaknya, jumlah minum yang disediakan panitia sangat minim sehingga tak mampu memenuhi kebutuhan jurnalis yang meliput. (Rul/R-3)

Contoh saja negara tetangga, seperti mengapa Malaysia memiliki Stadium Nasional di Bukit Jalil, sedangkan kita tidak. Kita butuh olympic training centre di Indonesia. Apa yang ingin Anda capai bersama atlet Indonesia? Target besar kami Asian Games tahun depan, jadi kami harus bersiap untuk itu dan kami sudah melihat ada beberapa atlet Indonesia yang memiliki potensi. Target Anda di Asian Games? Dua emas itu target yang besar. Kami ada peluang di nomor kumite -50 kg, yaitu di Srunita Sari Sukatendel yang baru saja dapat emas. Terus ada peluang juga di nomor kata putri dan putra, yaitu atas nama Sisilia Agustiani Ora dan Ahmad Zigi Zaresta Yuda. (R-3)

KONDISI SEA Games 2017 di Kuala Lumpur tahun ini jelas sangat berbeda dengan SEA Games di Singapura dua tahun yang lalu. Di SEA Games Singapura, marchandise yang dijual akan mendapatkan diskon jika kita mengenakan ID panitia. Hal ini tidak dilakukan di Malaysia. Harga-harga barang yang mahal mulai RM10 hingga RM150 membuat saya harus berpikir ulang untuk membelinya karena harganya yang relatif mahal. Saat ditanya perihal diskon, penjual marchandise memastikan tidak ada diskon pada barang-barang yang ia jual, seperti baju, sepatu, dan gantungan kunci. Dia beralasan dirinya juga tidak mendapat ptongan harga saat mengambil barang-barang tersebut. Itu sebabnya dia tidak bisa memberi diskon kepada para pembeli, termasuk kepada wartawan peliput multiajang dua tahunan tersebut. “Tidak ada diskonlah. Saya saja tidak mendapat diskon,” cetus salah seorang pedagang merchandise di Kuala Lumpur City Centre. (Rul/R-3)

Merasa seperti di Mottoangin MANTAN Menteri Pemuda dan Olahraga Andi Alfian Mallarangeng mengaku teringat pada Stadion Mattoangin, Makassar, saat pertama menginjakkan kakinya di Stadion Selayang, Kuala Lumpur, Malaysia. Pernyataan itu diungkapkan Andi saat menyaksikan pertandingan tim nasional U-22 melawan Vietnam di Stadion Selayang Malaysia yang berakhir 0-0, kemarin. Menurut Andi, Stadion Selayang sangat kecil sehingga rasanya tidak seperti menonton pertandingan di Malaysia. “Stadionnya kecil banget dan semua penontonnya juga warga negara Indonesia. Makanya saya bilang, tidak seperti berada di Malaysia tetapi di Stadion Mattoangin, Makassar,” ujarnya Andi tiba di Malaysia sejak Selasa (22/8) pagi. Hingga hari ini, Andi telah mengunjungi venue tenis dan basket untuk menyaksikan pertandingan. “Saya datang sebagai warga negara dan saya datang ke sini untuk mendukung atletatlet kita,” lanjutnya. (Rul/R-3)

Tim Bulu Tangkis Putra Berpeluang Raih Emas TIM bulu tangkis putra Indonesia berpeluang sumbang medali emas setelah memastikan diri lolos ke babak final SEA Games 2017. Pada babak semifinal, tim Indonesia mengalahkan tim Thailand dengan skor 3-1 di Axiata Arena, Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Malaysia, kemarin. Angka pertama bagi tim Indonesia disumbangkan pemain tunggal pertama, Jonathan Christie. Pria yang akrab dipanggil Jojo itu menang dua gim langsung atas Khosit Phetpradab dengan skor 21-6 dan 21-18. Meski menang, wakil Indonesia itu sempat dibuat kewalahan. “Pada gim pertama saya menyerang, namun di gim kedua saya terbawa permainan lawan yang main cepat. Saya terus mencoba

keluar dari pola permainan dia dan mampu menyumbang poin pertama,” kata Jojo. Sayangnya penampilan cemerlang Jojo ternyata tidak diikuti pasangan Fajar Alfian/Muhammad Rian. Fajar/Muhammad yang ditaklukkan pasangan Bodin Issara/Nipitphon Puangpuapet dengan skor 21-13, 1521 dan 16-21. Dengan hasil tersebut membuat kedudukan menjadi sama kuat yaitu 1-1. “Sebetulnya penampilan Fajar/ Rian cukup bagus, tapi mereka kurang konsisten. Bisa dapat poin banyak, tetapi juga buang poin banyak. Masih kurang tenang,” ujar asisten pelatih ganda putra, Aryono Miranat. Dalam kondisi sama kuat, tugas

Hasil itu berbanding terbalik dengan tim putri yang harus puas dengan perunggu setelah pada semifinal dikalahkan tim Malaysia 3-0. yang dipikul Ihsan Maulana terbilang cukup berat. Namun, pemain binaan PB Djarum itu mampu menjawab tantangan dengan membungkam tunggal kedua Thailand,

Suppanyu Avihingsanon dengan mudah 21-15 dan 21-14. Setelah kembali unggul 2-1, tingkat kepercayaan diri pemain Indonesia lainnya meningkat. Pasangan Berry Angriawan/Hardianto sukses mengalahkan pasangan Kittinupong Kedren/Dechapol Puavaranukroh dengan skor 27-25 dan 21-9. Dengan kemenangan pasangan Berry/Hardianto, secara otomatis tim putra Indonesia lolos ke partai puncak yaitu melawan tuan rumah Malaysia yang mengalahkan Singapura dengan skor 3-0. Hasil itu berbanding terbalik dengan tim putri yang harus puas dengan perunggu setelah pada semifinal dikalahkan tim tuan rumah Malaysia dengan skor 3-0.(Rul/Ant/R-4)

ANTARA/WAHYU PUTRO A

PERAK LOMPAT JANGKIT: Atlet lompat jauh Maria Londa beraksi pada

nomor lompat jangkit SEA Games 2017 di Stadion Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Malaysia, kemarin. Maria Londa meraih perak dengan total lompatan 13,52 meter.


SEA GAMES 2017 SENIN, 21 AGUSTUS 2017 ◆ HALAMAN 25

KAMIS, 24 AGUSTUS 2017 ◆ HALAMAN 28

KABAR DARI JIRAN

DOK PRIBADI

Nurul Fadillah

Wartawan Media Indonesia

Kemudahan bagi Kaum Disabilitas tak memadai WARGA Malaysia memang dimudahkan dengan keberadaan alat transportasi massal yang saling terkoneksi. Jaringan angkutan cepat terpadu alias MRT dan juga light rail transit (LRT) yang saling terhubung bisa mempersingkat jarak tempuh dari satu tempat ke tempat lain ketimbang naik bus atau taksi yang kerap kali terjebak kemacetan. Atas alasan itu pula masyarakat lebih memilih LRT dan MRT, tidak terkecuali mereka yang memiliki keterbatasan atau para penyandang disabilitas. Sayangnya, fasilitas yang tersedia di stasiun belum cukup memenuhi kebutuhan mereka. Berdasarkan pantauan, tidak semua stasium memiliki lift khusus bagi penyandang disabilitas. Sekalipun ada, lift tersebut dalam kondisi rusak. Lift yang masih berfungsi kerap dijumpai di stasiun-stasiun besar dan stasiun tempat transit. Sebetulnya, di beberapa tangga stasiun, ada tangga khusus yang disediakan bagi mereka yang menggunakan kursi roda. Tangga itu bisa digunakan otomatis jika menekan tombol di sisi kanannya, dan panduan menggunakan tangga juga tersedia di dinding stasiun. Namun, karena alasan memakan waktu dan sulit menggunakannya, para penyandang disabilitas pun lebih memilih menggunakan lift. Sayangnya, tidak semua stasiun memiliki lift yang berfungsi dengan baik. “Kalau lift rusak, saya harus tunggu sampai liftnya selesai diperbaiki. Saya pernah tunggu hingga 2-3 jam sampai liftnya berfungsi kembali, dan pernah juga selama dua-tiga hari rusak sehingga saya harus memilih stasiun yang lain. Sebetulnya, memang kemudahan untuk kami kurang di sini,” ujar Azmi, warga Malaysia yang menggunakan kursi roda. Bagi masyarakat normal saja, untuk transit dari satu platform ke platform yang lain juga terbilang sangat melelahkan. Kita harus menaiki tangga beberapa kali dengan tinggi yang bervariasi. Beruntung di beberapa titik terdapat eskalator yang membantu para pengguna moda transportasi massal tersebut, meski tidak semua tangga didampingi eskalator. Kendati demikian, stasiun di Malaysia sudah cukup baik pelayanannya bagi tunanetra dan tunarungu. Untuk tunanetra juga terdapat garis lurus berwarna kuning dengan sisi tengah yang agak menonjol. Meski belum terlalu baik, bagi para tunarungu juga terdapat tulisan yang memberikan informasi tentang kedatangan kereta. (Nurul Fadillah/R-3)

ANTARA/SIGID KURNIAWAN

REBUT EMAS: Karateka putra Indonesia Iwan Bidu Sirait (kiri) melepaskan tendangan saat melawan karateka putra Filipina John Paul Bejar

dalam perebutan medali emas karate nomor kumite -55 kg putra SEA Games XXIX Kuala Lumpur di KLCC, Kuala Lumpur, Malaysia, kemarin. Iwan meraih medali emas setelah menundukkan John Paul dengan skor 10-4.

Tim Karate Lampaui Target NURUL FADILAH

Kegagalan sejumlah cabang dalam mencapai target yang ditetapkan di SEA Games Kuala Lumpur 2017 menunjukkan negara-negara lain juga sangat baik menyiapkan para atlet.

fadilah@mediaindonesia.com dari Kuala Lumpur, Malaysia

D

I tengah kegagalan sejumlah cabang dalam meraih medali emas di SEA Games Kuala Lumpur 2017, tim karate justru sukses melewati target yang ditetapkan Satlak Prima. Kesuksesan itu didapat tim karate setelah merebut medali emas ketiga mereka, kemarin. Karateka putri Cok Istri Agung Sanestya Rani menjadi pahlawan Indonesia. Ia merebut medali emas ketiga cabang karate dari nomor kumite -61 kg, kemarin. Cok Istri menjadi kampiun setelah di final di luar dugaan berhasil mengalahkan karateka andalan Thailand Arm Sukkiaw dengan skor telak 7-0. “Tentu saja saya senang bisa mendapat medali emas. Ini yang saya impikan, apalagi ini emas pertama saya di SEA Games,” kata Cok Istri selepas pengalungan medali. “Sebetulnya saya juga tidak menyangka bisa menang telak. Di pertandingan tadi, saya mencoba membaca permainan lawan dari awal. Pelatih juga kasih instruksi,” lanjut kara-

teka asal Bali itu. Sebelumnya cabang karate juga menyumbang emas lewat karateka putra Iwan Didu Sirait. Ia menyumbang emas dari nomor kumite -55 kg putra setelah di final mengalahkan karateka Filipina John Paul dengan skor 10-4. Sehari sebelumnya, karateka putri Srunita Sari Sukatendel menjadi yang terbaik di nomor kumite putri -50 kg. Dari cabang renang, Triady Fauzi kembali harus mengakui keunggulan perenang Singapura Joseph Isaac Schoolin di National Aquatic Centre, Bukit Jalil, Malaysia. Kali ini ia harus mengakui keunggulan peraih medali emas Olimpiade Rio 2016 itu di nomor 100 meter gaya kupu-kupu. Sebelumnya Triady juga harus menyerah di nomor 50 meter gaya kupu-kupu. “Saya cukup bahagia dengan hasil apa yang tadi saya dapat. Ini best time saya tahun ini. Sebenarnya best time saya 52,77,

tapi hingga saat ini belum tercapai lagi.”

Gagal hattrick Dari cabang lompat jangkit, Maria Natalia Londa tak bisa menyembunyikan kekecewaan setelah hanya meraih perak dalam pertandingan SEA Games Kuala Lumpur 2017, kemarin. Atlet asal Bali itu harus puas finis di posisi kedua pada laga final yang berlangsung di Stadion Bukit Jalil, kemarin. Dari enam kali lompatan, Maria hanya mampu mencetak poin terbaik yakni 13,52 meter, kalah dari rival terberatnya asal Vietnam, Vu Thi Men, yang meraih emas dengan catatan 14,15 meter. Medali perunggu diraih atlet Thailand Parinya Chuaimaroeng dengan catatan 13,32 meter. Peraih emas nomor lompat jauh Asian Games Incheon 2014 itu pun gagal mempertahankan gelar juara yang diraihnya pada SEA Games Myanmar

2013 dan SEA Games Singapura 2015. Sambil menahan air mata yang terus menetes, Maria pun mengakui persiapannya selama ini masih kurang maksimal. “Jelas, dari dua tahun terakhir, setelah saya pecah rekor di Singapura, ini pertama kalinya lompatan terbaik saya setelah istirahat begitu lama akibat cedera di nomor lompat jangkit. Mungkin karena saya belum siap menerima lompatan sebaik dua tahun lalu,” ujar Maria. Pelatih Maria Londa, I Ketut Pageh, mengatakan Maria memang sudah sembuh dari cedera robek tendon kiri yang dideritanya saat SEA Games 2015. Meskipun belum ada bukti apakah cedera tersebut memengaruhi kondisi Maria, Pageh mengatakan harus memastikan hal tersebut agar tidak memengaruhi performa anak asuhnya di nomor lompat jauh. “Maria memerlukan penguatan pada kakinya setelah menjalani tahap penyembuhan. Saya akan coba konsultasikan kepada dokter tentang kondisi Maria sehingga saya bisa tahu apa yang bisa saya terapkan pada Maria,” tandas Pageh. (R-3)

BINTANG

Emas Pertama yang Nyaris Melayang

NURUL FADILLAH/MI

TRANSPORTASI MASSAL:

Keberadaan alat transportasi massal yang saling terkoneksi baik MRT maupun LRT memang sangat memudahkan warga Malaysia dalam bepergian atau beraktivitas seharihari. Selain mempersingkat jarak tempuh dari satu tempat ke kempat lain, transportasi itu juga bebas dari kemacetan ketimbang bus atau taksi.

PESENAM putri Indonesia Rifda Irfanalutfhi tidak bisa menutupi kegembiraan setelah dipastikan mendapat medali emas di nomor balok keseimbangan pada SEA Games Kuala Lumpur 2017. Air matanya bahkan tampak menetas saat lagu Indonesia Raya berkumandang seusai penyerahan medali bagi para juara. Pesenam kelahiran Jakarta itu memang pantas berbahagia dengan pencapaiannya tersebut. Itu bukan saja karena emas pertamanya di SEA Games, melainkan medali itu nyaris jatuh ke tangan pesenam Malaysia. Jika pelatihnya tak berjuang keras, bukan tidak mungkin ia harus puas dengan perak.

“Tadi pelatih saya juga ikut mencatat. Nah, catatan pelatih sama seperti juri pertama. Kemudian disamakan dan ternyata benar ada poin yang tak terhitung,” tutut Rifda di Kuala Lumpur, kemarin. Insiden itu berawal ketika juri sempat menyatakan bahwa atlet Malaysia Tan Ing Yueh yang berhak meraih emas SEA Games 2017. Rifda dan pelatihnya pun melancarkan protes karena ada nilai yang tidak terhitung. Beruntungnya, protes mereka diterima. Rifda pun berhak atas medali emas dengan 13.125 poin mengalahkan Tan Ing Yueh dengan 13.100 poin. Medali perunggu menjadi milik pesenam Filipina Kaitlin Cera Lianne De La Cruz De

Guzman. Selain jadi emas pertama bagi Rifda di SEA Games, raihan itu menjadi emas pertama persembahan cabang senam untuk kontingen Indonesia pada multiajang itu tahun ini. Uniknya, dia tak menyangka merebut emas di nomor balok keseimbangan karena awalnya Rifda menargetkan emas di nomor senam lantai. “Rasanya seperti merinding, gemetar, terharu, semuanya. Ini

Rifda Irfanaluthfi

Pesenam Putri Indonesia

adalah emas pertama saya di kejuaraan internasional,” ujarnya. Sebelumnya Rifda meraih perak dari nomor meja lompat dan perunggu MI/NURUL FADILLAH

di nomor palang bertingkat. Selain itu, bersama Amalia Fauziah Nurun, Nubuwah, Armartiani, dan Tazsa Miranda Devira, Rifda mendapatkan medali perunggu. “Tapi harus diakui di SEA Games kali ini suasanya jauh lebih bagus dan lebih rapi ketimbang SEA Games sebelumnya di Singapura. Setelah ini saya harus bersiap untuk Asian Games 2018 di Indonesia,” ujarnya. Pesenam Malaysia Tan Ing Yueh mengaku tak dendam dengan Rifda setelah emas miliknya direbut. “Ya ini keputusan wasit. Saya terima saja.” (Nurul Fadillah/R-3)


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.