Surabaya Sore - 10 Juli 2013

Page 1

E D I S I E - PA P E R

RABU KLIWON, 10 Juli 2013

E D I S I N o . 0 3 6 / Ta h u n I

w w w. s u r a b a y a p a g i . c o m

Harga Sembako Meroket

‘Rakyat Jangan Panik'

M

emasuki bulan puasa dan jelang Lebaran, harga barang pangan seperti cabe, bawang merah serta daging sapi dan ayam sudah naik. Lonjakan kenaikan harga dirasa cukup mencekik masyarakat karena tingginya kebutuhan.

Walaupun kenaikan harga terjadi di hampir seluruh wilayah di Indonesia, Menteri Pertanian Suswono meminta masyarakat jangan panik. Jika masyarakat terus panik maka akan memicu spekulan menaikkan harga. Suswono meminta masyarakat tenang karena pemerintah sudah punya jurus untuk menekan harga yakni impor bahan pangan.

Hal.2

Gabung Partai Islam, Angel Berjilbab

A

Baca Al Fathikah sebelum laga hingga Sujud Syukur Pemain Prancis banyak dihuni oleh pesebaknola muslim. Hal ini wajar karena Perancis merupakan negara yang menjadi jujukan imigrant-imigrant asal Afrika Utara yang mayoritas beragama Muslim.

Hal.4

Fanoos Ramadhan Fanoos Ramadhan' atau lentera ramadhan dalam bahasa lokal mesir merupakan tradisi warga mesir di bulan ramadhan. lentera yang terbuat dari kuningan dan kaca dengan lilin atau lampu sebagai penerangan

Hal.3

rtis mengenakan jilbab menjelang bulan puasa mungkin bukan cerita baru. Demikian pula yang terjadi dengan Angel Lelga, yang menggunakan hijab akhir-akhir ini. Namun, Angel punya cerita yang sedikit berbeda. "Sebenarnya saya berhijab sejak saya bergabung dengan partai PPP. Dari situ awalnya saya lihat lingkungan saya berhijab, partai saya partai Islam," ungkap Angel ditemui di kawasan Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (9/7). Semenjak bergabung dan mencalonkan diri sebagai anggota legislatif di partai berlambang bintang itu, Angel pun merasa risih dengan sendirinya. "Lama-lama saya risih kok saya sendiri nggak behijab padahal semua berhijab. Akhirnya saya mantapkan diri dulu. Ternyata ini memang hidayah, semua nggak ada yang kebetulan, sudah diatur sama Allah," urainya. "Mungkin jalannya melalui partai, saya dapat hidayah. Setelah itu saya tanya lagi sama diri saya, apakah mantap pakai hijab? Pernah suatu waktu saya copot, keluar tanpa hijab. Tapi kok malah nggak nyaman. Hidayah itu datangnya di mana saja dan kapan aja," sambung Angel. Setelah berhijab, ia pun merasakan perubahan rohani. Angel mengaku menjadi lebih taat melakukan ibadah salat. "Saya nggak merasa perubahan seperti apa. Hanya saja kalau dulu salat bolong-bolong, sekarang waktu sudah berhijab dengar adzan langsung, ayo berhenti semua, langsung cari musala, masjid, salat," ungkapnya. Sudah lima bulan lebih ini Angel mengaku sudah berhijab. Foto besarnya untuk nyaleg pun Angel tak ketinggalan mamakai hijab. – mew, yk


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.