Edisi I, 5 - 20 Agustus 2015
proRakyat
Managed by:
Memajukan Kesejahteraan Rakyat Lamongan
www.lamongan.go.id
Fadeli Berjuang Tanpa Lelah MESKI kerap tersandung kerikil tajam, perjalanan yang dilaluinya tak terhenti. Bahkan, langkah anak petani ini pun semakin membawa Lamongan kian bersinar. Dia adalah H Fadeli
SH MM, lima tahun sudah ia memimpin Kabupaten Lamongan. Strategi dan sejumlah program pun berhasil dilakukan oleh pejabat yang dikenal suka blusukan itu. Mulai tahun 2010 sampai dengan 2012, inovasi kerap digulirkan. Berkat perjuangannya yang tanpa lelah itu, pertumbuhan
ekonomi di Kota Soto semakin meningkat. Bahkan, pertumbuhan ekonomi Kabupaten Lamongan di atas angka pertumbuhan nasional. Pada tahun 2010, pertumbuhan ekonomi Lamongan mencapai 6,89 persen. Angka ini meningkat pada tahun 2011, naik 7,08 persen. Bersambung Hal 2
Ribuan Perangkat Desa Mendukung RIBUAN perangkat desa se-Kabupaten Lamongan berkumpul di Gedung Olahraga (GOR) setempat. Bukan menggelar aksi atau demo, sebaliknya, mereka mendukung Bupati H Fadeli SH MM dalam program-progran yang dicanangkan selama masa kepemimpinannya. Di sela-sela halal bihalal, H Fadeli mengatakan, bersinarnya dan semakin
meningkatnya ekonomi Kota Soto bukan karena sentuhan tangan pejabat maupun kepala-kepala dinas. “Ini merupakan hasil kerja kita bersama,� ucapnya. Saya, lanjut dia, mengucapkan terimakasih pada perangkat desa yang telah berhasil mewujudkan pembangunan, sehingga tingkat perekonomian Lamongan meningkat dari tahun ke tahun. Bersambung Hal 2
Bupati Fadeli di Mata Warga Lamongan Tak Persulit Urusan Agama Dalam hal urusan keagamaan, Bupati Fadeli tidak mempersulit, mulai pendidikan agama, keberadaan pesantren, semua diurusi tanpa membeda-bedakan background Pondok Pesantren. Saya atas nama Pengasuh Pondok Pesantren Sunan Drajat, mengucapkan terima kasih kepada Pak Bupati. Yang saya tanggung memang berat. Karena Pondoknya tertua di Indonesia .
Prof.Dr.KH.Abdul Ghofur Pengasuh PP.Sunan Drajat
Janji Kampanye Ditepatinya
Pemimpin yang Familiar
Pemimpin terkadang hanya manis saat butuh dan saat berbicara. Namun sosok bupati Fadeli bukan tipe seperti itu. Ini pemimpin amanah, karena apa yang dijanjikan dalam pilkada 2010 lalu, semuanya sudah direalisasikan. Bahkan tanpa janjipun kalau itu baik untuk masyarakat juga berikan. Kerjanya bagus. Dia silaturahminya juga oke. Contohnya jalan , jalan ini sekarang dimana mana suKH.Munir Abdulloh dah wujud bagus. Payaman - Solokuro
Pak Fadeli itu, seorang sosok pemimpin yang familiar dan akrab dengan rakyatnya. Ketika diriwuki oleh rakyatnya diwaduli macam macam, sepanjang yang saya tahu sangat tanggap sekali, dan tidak harus menunggu lama untuk merealisasikannya.
KH.Afnan Anshari PP.Almunawaroh Brondong