RABU LEGI, 11 JUNI 2014
www.surabayapagi.com
Peluang Besar Brasil Tim Eropa Sulit Menang karena Terkendala Iklim
BRASIL (Surabaya Sore) – Perhatian rakyat Indonesia akan segera teralihkan dari hangar binger politik Tanah Air. Piala Dunia Brasil 2014 bakal resmi dimulai besok pada 12 Juni waktu Brasil atau 13 Juni dini hari WIB. Ditandai dengan kick off laga pembuka Brasil kontra Kroasia, sebanyak 32 tim bakal bersaing ketat merebut gelar juara. Semua pihak kini tengah bersiap larut dalam kemeriahan momen yang dihelat 4 (empat) tahun sekali itu. Baca Hal ... 2
UU Perlindungan Anak Segera Direvisi Baca Hal ... 2
Prahara Garap Sumatera, Jokowi-JK Berpencar Baca Hal ... 2
UTAMA | 02
UU Perlindungan Anak Segera Direvisi JAKARTA (Surabaya Sore ) –Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Anak (KPPA) bersama Komisi VIII DPR RI akan segera merevisi UU Perlindungan Anak untuk memberi efek jera pada pelaku kekerasan seksual pada anak. “Sesuai pertemuan dengan Presiden SBY dan Ketua Komisi VIII bulan Mei lalu, kita sepakat akan merevisi UU PA,” ujar Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Anak Linda Amalia Sari atau lebih dikenal Linda Gumelar, Rabu (11/6/2014). Menurut Linda, Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Anak (KPPA) akan terus melakukan sosialisasi UU PA serta melakukan advokasi pada pemerintah Kota/Kabupaten untuk mendorong kota layak anak. ‘Tugas KPPA untuk mendampingi dan mengawal proses hukumnya supaya pelaku mendapatkan efek jera. Selain itu kita juga memonitor trauma healing pada korban,” ujarnya. Komisi VIII DPR RI ingin merekonstruksi ulang UU No. 23 Tahun 2002 tentang Perlindungan Anak secara komprehensif dan sinkron dengan UU lainnya. “Pasal 28 terkait dengan definisi kekerasan dan diskriminasi, kalau pun kita ingin melakukan perubahan makabukan karena sebuah kasus yang sedang mencuat. Juga perlu disinkronisasi dengan undang-undang lainnya agar ke depannya tidak ada lagi revisi,” ungkap Anggota KomisiVIII, M. Ali Yahya. Sementara itu, Wakil Ketua Komisi VIII DPR dari PKS, Ledia Hanifa Amaliah berharap revisi UU Perlindungan Anak tahun akan memasukkan unsur preventif untuk menjamin optimalisasi perlindungan terhadap anak. Ledia juga meminta DPR mengubah hukuman menjadi lebih berat agar membuat jera, seperti dikebiri, hukuman seumur hidup hingga hukuman mati. “Kita berharap revisi atas undang-undang ini akan membawa kondisi anak Indonesia menjadi lebih baik dengan adanya jaminan hukum yang benar-benar melindungi anak sekaligus memenuhi kebutuhan tumbuh kembang anak secara utuh,” kata Ledia. Seperti diketahui dalam beberapa bulan terakhir terjadi beberapa kasus kejahatan seksual di Indonesia. Salah satunya menimpa AK (6), siswa TK JIS, yang mengalami kekerasan seksual di sekolah dengan pelaku petugas kebersihan. Di Sukabumi, Jawa Barat, puluhan anak juga menjadi korban kejahatan seksual yang dilakukan seorang pemuda bernama Andri Sobari alias Emon. md/kp/ka
Peluang Besar Brasil PELUANG BESAR BRASIL... Sambungan dari Hal 1
Tantangan terbesar di Piala Dunia kali ini adalah medan laga. Piala Dunia digelar di negara dengan wilayah geografis terluas di Amerika Selatan dan terluas kelima di dunia. Lokasi venue digelar dari ujung utara (Manaus) yang bersuhu tropis hingga ujung selatan (Porto Alegre) yang bersuhu dingin, sudah jelas aral yang menghadang tim-tim peserta adalah perubahan suhu yang ekstrim dan jarak antar venue yang sangat jauh. Atas alasan itu, sebagian besar menjagokan tuan rumah Brasil sebagai salah satu kandidat kuat. Brasil menjadi pilihan terkuat karena dia dianggap lebih familiar. Selain itu, skuad Luis Felipe Scolari juga lebih solid karena tak banyak perubahan pasca Selecao menjuarai Piala Konfederasi tahun lalu. Namun sayangnya, sejarah belum pernah mencatat ada tim yang juara Piala Konfederasi bakal juara juga di Piala Dunia. “Brasil tidak hanya mampu menjadi tuan
rumah yang baik. Melainkan, dapat memberikan performa menyerang yang menakjubkan untuk menginspirasi tim yang bertandang ke Negeri Samba,” kata Mantan pemain tim nasional Brasil Marcos Evangelista de Moraes (Cafu). Selain Brasil, tim lain yang dijagokan adalah Argentina. Tim asuhan Alejandro Sabella itu diuntungkan dengan hasil drawing. Mereka menjadi tim dengan jarak tempuh menuju venue paling dekat. Selama tiga laga fase grup mereka hampir tak beranjak dari Brasil bagian selatan. Jika lolos sebagai juara grup pun, Argentina tetap diuntungkan. Mereka hanya melintasi kota-kota yang tak terlalu jauh dari markas mereka di Belo Horizonte. Yakni, Brasilia, Rio de Janeiro, dan Sao Paulo. Ini berarti hampir selama turnamen berlangsung tim Tango tak pernah melintasi lebih dari separo wilayah Brasil. “Prediksi memang bisa membuat semua orang keliru. Tapi jika
Brasil adalah kandidat kuat di final, bisa dikatakan Argentina juga bisa sangat berpeluang. Mereka bahkan bisa lebih siap di laga final dibanding Brasil,” kata Tim Vickery, pengamat sepak bola dari BBC. Sementara itu para fans Eropa masih harus harapharap cemas menanti aksi tim kesayangannya. Peluang tim-tim Eropa dinilai masih sulit. Tim Inggris, misalnya, di laga awal melawan Italia mereka sudah harus berhadapan dengan panas menyengat di Manaus, kota ujung utara Brasil di negara bagian Amazona. Tradisi menunjukkan peserta asal benua biru itu tak pernah merengkuh gelar di benua Amerika. Terakhir kali Piala Dunia digelar di benua tersebut, Italia kalah dalam adu penalti melawan Brasil di final 1994. Membuktikan analisis para pengamat akan kehebatan tim Brasil, tentu para penggemar bola Tanah Air sudah tak sabar menyaksikan permainan apik tim Brasil pada laga pembuka, Jumat (13/6) lusa, Pukul 03.00 WIB. bl/l6/ka
Prahara Garap Sumatera, Jokowi-JK Berpencar JAKARTA (Surabaya Sore) – Agenda kampanye para calon presiden dan calon wakil presiden terus berlanjut, Rabu (11/6/2014). Prabowo berkampanye di Medan dan Aceh, sementara Hatta Rajasa ke Bengkulu. Jokowi dan JK juga melakukan kampanye terpisah, Jokowi ke Bandung dan JK ke Kendari Hari ini calon presiden Prabowo Subianto menyapa pendukung di Medan dan Banda Aceh. Di Medan Prabowo menggelar kampanye dialogis di Gedung Serbaguna Kampus Universitas Negeri Medan. Selesai itu Prabowo akan blusukan ke Pasar Aksara Medan untuk menarik simpati warga. Pada sore harinya, Prabowo akan bertolak ke Banda Aceh. Di provinsi Serambi Makkah itu,
Prabowo akan berkampanye di pelataran parkir Stadion Hadimurtala, Banda Aceh. Sementara wakilnya, Hatta Rajasa berkampanye di Bengkulu dengan deklarasi tim pemenangan hingga blusukan ke beberapa titik di sana. Sementara itu calon presiden Joko Widodo (Jokowi) berkampanye di Kota Bandung, Jawa Barat. Selain bertemu Dewan Kelautan di Gedung Merdeka, Jokowi menyambangi Kantor DPD Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan untuk Jawa Barat di Bandung. Kemudian, Jokowi menghadiri pesta rakyat di Tegalega dan mengunjungi Pasar Caringin. Sedangkan Jusuf Kalla berorasi politik di Lapangan MTQ Kendari, Sulawesi Tenggara. kp/dt/ka
PBB : Empat Rapor Merah Demokrasi Indonesia JAKARTA (Surabaya Sore) - Dalam kurun waktu dua tahun terakhir, Indonesia telah empat kali masuk dalam catatan buruk dunia internasional melalui Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) dalam hubungannya dengan perlindungan bagi kelompok minoritas. Rapor merah yang pertama adalah saat Sidang Universal Periodic Review (UPR), pada 2012, kemudian Indonesia menerima rapor merah dalam Sidang review Hak sipil Politik 2012, selanjutnya di Komite Hak Asasi Manusia (HAM) PBB untuk hak sosial dan budaya, Indonesia juga memiliki rapor merah dalam kaitan perlindungan minoritas, dan terakhir pada Juni 2014, Indonesia kembali diberi rapor merah dari sudut penilaian hak atas kebebasan berkumpul secara damai dan ber-
organisasi, dimana dalam konteks ini, Indonesia dianggap gagal oleh Dewan HAM PBB untuk melindungi kelompok minoritasnya. Pelapor khusus PBB tentang kebebasan berkumpul dan berorganisasi, Maina Kiai, menilai Negara seringkali tidak menjamin hak berkumpul masyarakat minoritasnya. Pada Sidang Dewan HAM PBB sesi ke-26, Senin (10/6/2014), Maina juga mengungkapkan keprihatinannya tentang diskriminasi yang dialami oleh kelompok minoritas agama di Indonesia dalam menyuarakan hak mereka untuk berkumpul. “Di Indonesia, sebagai contoh, kelompok minoritas agama, seperti Ahmadiyah, Bahai, Kristen dan Syiah, menghadapi serangan fisik dari kelompok militan Islam yang sedikit sekali mendapatkan perhatian pemerintah”, kata Maina.
Pelapor khusus PBB ini juga mengungkap keprihatinannya tentang lemahnya penegakan hukum untuk melindungi hak setiap orang untuk berkumpul bagi kelompok agama minoritas. “Walaupun putusan Mahkamah Agung telah memberikan hak kepada GKI Taman Yasmin untuk membangun rumah ibadah di Bogor, Jawa Barat, pemerintah lokal menyegel bangunan tersebut pada tahun 2010. Sejak saat itu, para jemaat gereja dilarang untuk mendapatkan akses terhadap gereja mereka sendiri,” tulis Maina dalam laporannya. Direktur Eksekutif Human Rights Working Group (HRWG), Rafendi Djamin menilai pemerintahan Susilo Bambang Yudhoyono mengalami kegagalan di PBB, bahkan saat ini Indonesia tengah berada pada keadaan darurat nasional dalam ke-
bebasan beragama yang mengancam demokrasi Indonesia. Sementara itu, perwakilan Setara Institute, Bonar Tigor Naipospos menyampaikan bahwa dunia internasional melihat situasi di Indonesia mulai mengkhawatirkan karena Indonesia mulai jauh dari sebuah model ideal dunia tentang toleransi. Melengkapi pernyataan Rafendi dan Bonar, Muhamad Subhi dari the Wahid Institute, menjelaskan Indonesia selalu mendapat rapor merah di PBB sebagai cerminan akurat akan situasi nasional. “Syukurnya korban-korban di Indonesia tidak diam. Sayangnya, saat ini juga di pihak para penyelenggara negara ada yang mencoba membuat persoalan ancaman intoleransi di Indonesia ini sebagai persoalan Indonesia saja tanpa pantauan dunia internasional,” ujar Subhi. sh/tp/ka
NASIONAL - INTERNASIONAL | 03 Kapten dan Kru Kapal Akhirnya Disidang GWANGJU (Surabaya Sore) – Setelah 12 bulan lamanya, kapten dan 14 kru kapal feri Sewol akhirnya disidang hari ini, Selasa (11/6). Sekitar 300 orang tewas dan 12 orang hilang atas insiden tenggelamnya kapal feri pada 16 April silam. Kapten Lee Joon-seok beserta krunya mengaku tidak bersalah atas dakwaan pembunuhan. Pengacara Lee mengklaim Lee sudah hidup dengan rasa bersalah sudah meninggalkan kapal terlebih dahulu. Dia juga mengklaim Lee diselamatkan paling akhir dan tidak bertanggung jawab atas penambahan kargo. “Saya lebih memperhatikan siapa dibalik pemuatan kargo berlebih pada kapal.” Kata pengacara Lee Gwangjae seperti dikutip dari CNN. Penyelidik menemukan fakta beban kargo dua kali melebihi batas angkut feri. Parahnya lagi, kargo-kargo tersebut tidak diikat dengan semestinya hingga menjadi salah satu faktor tenggelamnya kapal. Sang kapten dan tiga kru kapal menghadapi dakwaan pembunuhan, jika terbukti mereka bisa diancam hukuman mati. Sedangkan kru yang lain didakwa karena melalaikan prosedur keamanan kapal dan meninggalkan kapal terlebih dahulu. cn/ia
Penembakan di SMA Oregon, 1 Tewas Oregon (Surabaya Sore) – Lagi-lagi seorang siswa sekolah di Amerika menjadi korban penembakan misterius. Korbannya seorang siswa baru berumur 14 tahun, Emillio Hoffman. Insiden terjadi di SMA Oregon. Polisi telah menyegel dan mengidentifikasi pelaku penembakan. Namun polisi masih menolak memberi keterangan tentang motif dan nama pelaku. “Seseorang bersenjata memasuki sekolah pagi ini, menembak seorang siswa. Sayang, siswa tersebut tewas di tempat.” Ujar Kepala Polisi Troutdale Scott Anderson kepada pers seperti dikutip Reuters, Rabu (11/6). “Pelaku berhasil diketemukan dan ternyata tewas juga”, imbuhnya. Polisi belum mengumumkan bagaimana si pelaku tewas namun diperkirakan pelaku menembak dirinya sendiri setelah bersembunyi di sebuah toilet. Presiden Barrack Obama mengaku prihatin atas insiden ini. Obama juga mengecam dewan pembuat hukum di Washington yang dinilai telah lalai memperketat aturan beredarnya senjata yang mengakibatkan beberapa tragedi penembakan akhir-akhir ini di Amerika. “Negara harus bertindak serius menanggapi hal ini. Ini adalah sebuah kewajiban yang telah kita abaikan hingga saya, sebagai orang tua, sangat ketakutan.” Jawab Obama pada even online di gedung putih. re/ia
Putri Tukang Becak itu ke Inggris SEMARANG (Surabaya Sore) – Sebuah prestasi tidak mengenal dari siapa seseorang berasal. Hal ini tercermin lewat Raeni, seorang putri tukang becak yang sukses meraih cum laude dan akan melanjutkan kayuhan mimpi ayahnya ke Inggris. Mahasiswa berprestasi itu kemarin diantar oleh ayahnya dengan becak, ya becak, bukan mobil mewah maupun minibus seperti kebanyakan. Ayahanda Raeni memang bekerja sebagai tukang becak, yang setiap hari mangkal tak jauh dari rumahnya di Kelurahan Langenharjo, Kendal. Pekerjaan itu dilakoni Mugiyono, setelah ia berhenti sebagai karyawan di pabrik kayu lapis. Sebagai tukang becak, diakuinya, penghasilnnya tak menentu. Sekitar Rp 10–Rp 50 ribu. Karena itu, ia juga bekerja sebagai penjaga malam sebuah sekolah dengan gaji
Rp 450 ribu per bulan. Raeni, wisudawati Universitas Negeri Semarang yang meraih predikat cum laude dengan IPK 3,96 akan diberikan beasiswa kuliah S2 di luar negeri. “Beasiswa itu kami upayakan dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Tapi kalau pemerintah tidak bisa, maka kami yang akan siapkan,” kata Rektor Universitas Negeri Semarang Fathur Rokhman, Rabu, 11 Juni 2014. Dalam menentukan beasiswa itu, Raeni yang akan memilih sendiri perguruan tinggi dan negara yang ia minati. Menurut Fathur, Raeni berkeinginan melanjutkan S2 ke Inggris dengan jurusan Akuntansi, seperti yang diambilnya di Universitas Negeri Semarang. Setelah lulus S2, Raeni diharapkan bisa mengajar di perguruan tinggi tempat ia mengenyam pendidikan S1. tp/ia
SURABAYA JAWA TINUR | 04 Forum Buruh Jatim Dukung Prabowo
Avanza Tabrak Tiang Telepon GRESIK (Surabaya Sore) Sebuah Avanza bernopol W 1549 AO menabrak tiang telepon di Jalan Jawa, Komplek Perumahan Gresik Kota Baru (GKB). Tiang yang ada di taman pembatas tengah jalan itu pun rubuh dan melintang di jalan. “Sempat terjadi kemacetan karena tiang itu melintang di tengah jalan dan kabelnya bergelantungan,” kata salah satu pengguna jalan, Abdul Aziz Tasrifan, saat
dihubungi detikcom, Rabu (11/6). Aziz menjelaskan, mobil itu awalnya berjalan dari arah Jalan Jawa menuju arah Randuagung. Entah kenapa, mobil itu tiba-tiba meloncat melewati pembatas tengah jalan dan nangkring di taman di tengah jalan sambil menabrak dan merobohkan tiang telepon. Kondisi mobil berwarna hitam itu cukup parah terutama di bagian depan. Bagian depan mobil tersebut penyok cukup parah. Diduga
Jelang Ramadhan, Produksi Elektronik Ditambah SURABAYA (Surabaya Sore) – Beberapa produsen elektronik tengah gencar meningkatkan jumlah produksi mereka jelang Ramadhan. Salah satunya PT Sanken Argadwija. Produsen elektrenoik terkemuka ini mengaku tengah menyiapkan diri menghadapi Ramadhan dan Idul Fitri. “Jelang hari raya idul fitri tahun ini, kami memproduksi mesin cuci dua tabung (semi otomatis), mesin cuci satu tabung (full otomatis), dan mesin cuci ‘Front Loading’,” kata Direktur Pemasaran Sanken, Teddy Tjan, di Surabaya, Rabu. Ia mengungkapkan, dengan berbagai inovasi berteknologi tinggi dan pengalaman dalam menghasilkan produk berkualitas pihaknya optimistis mampu meningkatkan animo pasar perdagangan nasional jelang lebaran tahun ini. Apalagi, bagi konsumen yang mengerti produk mesin cuci berkualitas dan bercita rasa seni tinggi. “Sementara kini pola hidup masyarakat terutama mereka yang berada di kota besar semakin berubah. Gaya hidup masyarakat perkotaan seperti Jakarta dan Surabaya justru memiliki karakter tersendiri dalam memilih barang yang dibutuhkan,” ujarnya. Untuk memperluas jaringan pasar, tambah dia, pihaknya menggandeng Unilever dengan produk Rinsomatic dan Molto sebagai mitra kerja. Selain itu guna memutar roda penjualan pihaknya juga bekerja sama dengan “Electronic City” sebagai toko ritel elektronik modern. ant/ia
mobil itu sempat menabrak pembatas tengah jalan dengan keras sehingga bagian depan mobil penyok cukup dalam Aziz sendiri tidak mengetahui dengan pasti bagaimana kecelakaan tunggal itu terjadi. Aziz yang saat itu kebetulan sedang lewat melihat mobil bernopol W 1549 AO itu sudah menabrak tiang telepon. “Yang pasti pengemudinya perempuan,” lanjut Aziz. dt/ia
SURABAYA (Surabaya Sore) – Debat capres ternyata berdampak positif bagi pasangan Prabowo-Hatta. Forum Serikat Pekerja dan Serikat Buruh Jatim resmi menyatakan dukungannya kepada pasangan capres-cawapres Prabowo Subianto-Hatta Rajasa. Dukungan disampaikan dalam deklarasi, Rabu (11/6/2014) di Fu Yuan Palace Seafood Restaurant, Jalan Pregolan, Surabaya. Ratusan massa dari berbagai elemen buruh di Jatim terlihat memadati deklarasi, yang dihadiri oleh Ketua Dewan Pengarah Tim Pemenangan Prabowo-Hatta wilayah Jatim Mayjen TNI (Purn) Suwarno. Sementara dari pihak buruh, terlihat Ketua Forum Serikat Pekerja dan Serikat Buruh Jatim Ahmad Fauzi dan beberapa pentolan elemen buruh lain di Jatim. Debat capres yang diselenggarakan senin lalu dinilai sangat efektif untuk menggaet suara dari swing voters meski masih banyak yang belum menentukan pilihan. sr/ia
LIVING | 05
Ternyata, Alat Pemancung Hidung Belum Terdaftar Depkes! BAGI orang Asia memang dianugerahi bentuk hidung yang tak sepipih dan semancung orang Eropa. Tak heran, melihat hidung, orang-orang Eropa yang mancung dan terlihat cantik dan ganteng, inovasi alat kesehatan menciptakan alat penjepit hidung diklaim bisa memancungkan hidung dalam waktu singkat. Belum lagi, harganya terbilang murah. Meski diklaim bebas efek samping oleh penjualnya, penggunaan alat ini rupanya tidak dikenal di kalangan dokter. Menurut seorang dokter bedah plastik, dr Aditya Wardhana, SpBP alias dr Adit dari Departemen Ilmu Bedah Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, kurang masuk akal jika hidung diklaim bisa mancung hanya dengan cara dijepit. “Suatu alat kesehatan tentunya harus terdaftar di De-
partemen Kesehatan, kalau di Indonesia Balai Pengawasan Obat dan Makanan. Entah kalau di Korea,” pesan, saat dihubungi detikHealth, Selasa (10/6). Sejauh ini, dr Adit mengaku belum pernah tahu penggunaan alat penjepit untuk memancungkan hidung. Untuk membuat hidung mancung, menurutnya bisa dilakukan dengan cara memasang implan silikon padat. Bahan
yang digunakan juga harus sudah terdaftar dan terjamin keamanannya. “Dan harus ada penelitian ilmiah untuk alat tersebut. Nah sekarang ada atau nggak? Kalo ada, artinya dapat dipertanggung jawabkan,” jelas dr Adit. Untuk diketahui, alat pemancung hidung itu berupa penjepit berbahan silikon dan dijual ecara online. Harganya murah meriah, hanya Rp 52 ribu dan bebas ongkos kirim untuk seluruh Indonesia. Di jejaring sosial seperti Facebook, alat seperti ini banyak ditawarkan. Alat penjepit untuk memancungkan hidung diklaim bisa memancungkan hidung dalam 1-2 minggu. Hanya dengan caranya hanya dengan memakainya selama 10-15 menit perhari. dh
Stress Redakan Dengan Akupresur JAKARTA (SURABAYA SORE) Pernah merasakan badan berasa pegal dan tak enak dibuat beraktitas? Salah satu solusinya seperti yang dianjurkan pakar yakni melakuka akupresur. Cukup gunakan jari-jemari amda, dalam waktu relatif singkat masalah terselesaikan. Menurut Judy James, ketua Australian Acupuncture & Chinese Medicine Association, Akupresur mengakar pada tradisi penyembuhan tradisional Cina yang mana mempercaya ada aliran energi konstan yang disebut chi. Dengan penekanan terhadap titik-titik tertentu bisa menyembuhkan gejala-gejala tertentu. Gejala penyakit pada dasarnya adalah sumbatan atau ketidakseimbangan aliran energi chi. Praktisi akupuntur bisa mengembalikan keseimbangan dengan menekan titik-titik di sepanjang meridian. Teknik dasar akupresur adalah dengan memberi tekanan konstan dan kuat selama 30 hingga 90 detik, termasuk juga memberi pemijatan dengan gerakan memutar selama periode waktu yang sama. Teknik akupresur moderen menggunakan metode ketuk dua jari terhadap titik tekan yang sama di tubuh untuk mengatasi masalah emosional. Menggunakan jari tengah dan telunjuk, titik tersebut harus diketuk dengan kuat 10-20 kali. Ambil contoh saat anda sedang stress. Untuk meringankan stres, Anda butuh mengetahui lokasi stres itu berada seperti di leher atau di perut. Setelah itu Anda lakukan tiga langkah teknik ketuk. Pertama ketuk dengan lembut di bawah mata, bagian atas tulang pipi. Kedua, ketuk di bawah lengan di tulang iga yang satu jajar dengan puting susu pria dan bagian tali bra wanita. Terakhir, ketuk daerah di bawah tulang selangka yang sejajar dengan dasar telinga. Ketuk tiap titik sepuluh kali dan diulangi tiga kali. jk
LIVING | 06 Clinton Bangkrut dan Terjerat Hutang New York (Surabaya Sore) Hidup ibarat Roda yang berputar cocok untuk menggambarkan kehidupan keluarga mantan presiden America satu ini. Hillary Clinton, istri Bill Clinton dikabarkan sedang terpuruk secara finansial alias bangkrut. Padahal pada tahun 2009 ketika Hillary menjadi menteri luar negeri di kabinet Barack Hussein Obama, harta keluarga Clinton tercatat mencapai kisaran Rp 118 miliar hingga Rp 590 miliar. Namun, saat ini, Hillary mengaku keluarga terjebak hutang menggunung. Hal ini terungkap dalam memoarnya yang kemarin (10/06) diluncurkan. Mantan Menteri luar Negeri AS ini mengungkapkan keluarganya jatuh bangkrut dan banyak utang setelah suaminya Bill Clinton lengser dari jabatan presiden Amerika. “Kami keluar dari Gedung Putih bukan hanya bangkrut tapi terjerat utang,” kata Hillary kepada stasiun televisi ABC News dalam rangka promo bukunya berjudul Hard Choices, seperti dilansir surat kabar the Guardian, Selasa (10/6). “Kami tak punya uang ketika itu dan kami berjuang untuk mempertahankan harta, rumah, dan pendidikan bagi Chelsea , anak kami. Itu tidak mudah,” kata Hillary. Setelah resmi meninggalkan kediaman presiden Whitre House, Hillary masih beruntung bisa berkarir di dewan Senat di New York. Namun malang bagi Bill, dirinya hanya mendapat uang dari hasil menjadi pembicara di berbagai kesempatan. Usut punya usut, salah satu penyedot kekayaan Clinton yakni surat tagihan utang senilai Rp 125 miliar untuk penyelidikan kasus Whitewater dan skandal seks Bill Clinton dengan sekretaris pribadinya, Monica Lewinsky. Wah, nasi sudah menjadi bubur Bill? Fs/kz
Dengan Tidur Siang, Produktivitas Meningkat Surabaya (Surabaya Sore) Bila ingin produktivitas karyawan meningkat, ada baiknya kantor mulai memikirkan fasilitas yang bisa digunakan oleh karyawannya untuk tidur siang barang sejenak. Pasalnya, pakar kesehatan menyatakan tidur siang bisa meningkatkan produktifitas karyawan. “Orang-orang saat ini terlalu terobsesi dengan mind set bahwa tidur hanya terjadi pada malam hari. Sehingga mereka jadi meremehkan pentingnya tidur siang.” Kata Profesor Vincent Walsh yang mengaku juga melakukan tidur siang setiap hari. Masih Prof Walsh, selama tidur siang, kita mengijinkan otak kita untuk istirahat sejenak dan hal ini sangat baik untuk aktivitas berpikir di antara jam kerja.
Semenjak revolusi dalam dunia perindustrian, banyak orang yang menekan jam tidur mereka hanya pada malam hari. Padahal tidur siang minimal 30 menit dan maksimal 90 menit bisa meningkatkan produktivitas sebuah perusahaan. “Kalau kita ingin SDM yang lebih kreatif, beban mereka harus dikurangi,” kata Profesor Vincent. Pernyataan ini juga didukung oleh Professor Hugh Piggins yang mengatakan bahwa tidur sangat penting untuk efektivitas memori dan pembelajaran. “Jutaan orang sekarang tidur terlalu sebentar dalam sepekan dan mengejar jam tidur mereka di akhir pekan. Hal inilah yang sering meningkatkan resiko kanker, demensia dan diabetes.”ungkap Piggins.
OLAHRAGA | 07
Rekor Piala Dunia yang Belum Terpecahkan! RIO DE JANEIRO (Surabaya Sore) - Gelaran sepakbola akbar Piala Dunia selalu menyisakan rekor-rekor hebat baik secara tim dan individu. Di Piala Dunia 2014 nanti, peluang terciptanya rekor fantastis kembali terbuka. Namun dari sekian banyak rekor sejak Piala Dunia pertama kali digelar, setidaknya terdapat lima rekor yang belum pecah sampai saat ini. Berikut lima rekor itu sebagaimana dilansir dari Football Fan Rekor pemain termuda Catatan itu masih dipegang oleh pemain asal Irlandia Utara, Norman Whiteside pada gelaran Piala Dunia 1982. Saat tampil di Piala Dunia 32 tahun lalu, Whiteside berusia 17 tahun 41 hari. Pemain legendaris Brasil, Edson Arantes do Nascimiento atau Pele juga tercatat sebagai pemain belia Brasil. Pele melakoni debut di Piala Dunia 1958 di Swedia pada usia 17 tahun 239 hari. Di usia remaja, Pele menjadi pemain termuda yang mengantarkan Brasil merebut Piala Dunia. Sedangkan di Piala Dunia 2014 ini, dua pemain, Luke Shawa asal Inggris dan Fabrice Olinga dari Kamerun. Dua pemain itu kini berusia 18 tahun. Rekor kartu dalam pertandingan Untuk pertama kali dalam sejarah Piala Dunia, wasit mengeluarkan 16 kartu kuning dalam satu laga. Rekor itu tercipta di pertandingan Belanda kontra Portugal di Piala Dunia 2006. Pertandingan itu juga diwarnai 4 kartu merah; pertama kali dalam sejarah Piala Dunia. Masing-masing tim harus bermain dengan 9 orang di akhir pertandingan. Dua pemain Portugal, Deco dan Costinha dikartu merah. Sedangkan, di kubu Belanda, Khalid Bouhlarouz dan Giovanni Van Bronkhorst harus mengakhiri pertandingan lebih cepat.
Lothar Matthaeus
Rekor caps pemain Pemain legendaris Jerman, Lothar Matthaeus sampai saat ini masih memegang caps terbanyak di Piala Dunia. Eks-pemain Bayern Munich itu telah tampil di 25 laga Piala Dunia. Namun, rekor Matthaeus itu berpeluang besar dipatahkan oleh bomber veteran Miroslav Klose. Pemain Lazio itu mengantongi 19 caps di Piala Dunia. Agar bisa memecahkan rekor kompatrior, Klose harus bisa membawa Jerman menembus fase semifinal. Rekor pencetak gol tertua Hingga saat ini, striker Kamerun, Roger Milla menjadi pencetak gol tertua dalam sejarah Piala Dunia. Milla mencetak gol ke gawang Rusia di usia 42 tahun saat Piala Dunia di Amerika Serikat pada Piala Dunia 1994. Milla mematahkan rekornya sendiri pada Piala Dunia 1990 di Jerman. Ketika itu, Milla mencetak gol di usia 39 tahun. Sedangkan, di Piala Dunia 2014 ini, Faryd Mondragon punya kesempatan menyamai rekor Milla. Dia tercatat sebagai pemain tertua; 42 tahun. Namun peluangnya terhitung tipis karena hanya berstatus sebagai pemain cadangan di timnas Kolombia. Rekor pemain dengan jumlah gelar juara dunia terbanyak Di antara 4 rekor di atas, mematakan 3 title Piala Dunia yang diraih Pele paling berat dilakukan. Selain memegang rekor pemain termuda di Piala Dunia, Pele tercatat meraih Piala Dunia 1958, 1962, dan 1970.
Penampilan Cuneyt Cakir saat memimpin salah satu pertandingan Inggris.
Inggris Merasa Ngeri dengan Wasit Ini RIO DE JANEIRO (Surabaya Sore) Wasit memang memiliki karakter sendiri-sendiri. Ada yang berlaku vulgar dalam memberikan kartu merah atau kartu kuning. Ada yang terlalu gampang meniup peluit, seakan-akan setiap mereka bernafas peluit berbunyi. Juga ada wasit yang terlalu toleran dengan pelanggaran selama tidak membahayakan. Namun dalam beberapa tahun terakhir, ternyata ada wasit yang membuat Inggris geregetan. Keputusannya pernah membawa nestapa bagi The Three Lions. Siapa dia? Cuneyt Cakir, wasit asal Turki. Cakir adalah salah satu dari 33 wasit yang dipilih FIFA untuk memimpin pertandingan Piala Dunia 2014 Brasil. Berdasar catatan The Independent, Cakir sangat menakutkan bagi pemain-pemain Inggris, terutama dalam keputusannya mengirim pemain ke kamar ganti. Paling diingat adalah keputusannya mengacungi kartu merah kepada Steven Gerard di kualifikasi Piala Dunia pada 2012 silam. Di pertandingan yang berakhir 1-1 tersebut Inggris terhindar dari kekalahan lewat pinalti Frank Lampard. Bukan di level internasional saja Cakir mengeluarkan pemain Inggris. Pada tahun yang sama giliran bek Chelsea Gary Cahill yang diusir di pentas Piala Dunia
Antar Klub. John Terry juga pernah merasakan ketegasan Cuneyt Cakir saat semifinal Liga Champion lawan Barcelona. Lebih jauh, wasit tersebut juga mengusir dua pemain sekaligus Frazier Campbell dan Michael Mancienne di Piala Dunia U-21 pada 2009. Inggris layak waspada jika di Brasil nanti Cakir bakal kembali memimpin salah satu pertandingan yang dilakoni. Gaya dan karakter permainan Inggris yang mengedepankan pendekatan fisik bisa menjadi masalah. Itu juga berlaku seandainya Inggris bertemu dengan wasit Meksiko, Marco Rodriguez. Wasit yang dijuluki ‘Chiqui Drakula’ tersebut pernah dua kali bermasalah dengan tim nasional Inggris selama kepemimpinannya. Persoalannya adalah dia terlalu murah dalam menghadiahi kartu merah. Bayangkan, dia secara liberal mengacungkan kartu merah 51 kali dalam 79 pertandingan. ‘Kemurahan’ Marco bahkan membuat eks wasit ternama Inggris Graham Poll geleng-geleng kepala. Pada 1998 dia mengusir David Beckham dan kemudian Wayne Rooney pada 2006. Dengan statistik menghadiahi kartu merah kepada lebih dari satu pemain dalam satu pertandingan, Marco benar-benar seorang ‘drakula’. pi
Kekasih Ronaldo Berani Beradegan Ranjang LOS ANGELES (Surabaya Sore) - Paramount dan MGM Pictures secara resmi merilis trailer terbaru film “Hercules: The Thracian Wars” pekan lalu. Trailer tersebut membuat heboh dunia maya menyusul adegan panas yang diperlihatkan kekasih Cristiano Ronaldo, Irina Shayk. “Hercules: The Thracian Wars” merupakan salah satu film Hollywood yang paling ditunggu tahun ini. Sejumlah aktor ternama ikut membintangi film ini, seperti Dwayne “The Rock” Johnson, Ian McShane, Rufus Sewell dan Joseph Fiennes. Film mengenai putra Zeus
itu juga menjadi debut Irina di dunia akting. Supermodel asal Rusia itu dipilih sutradara Brett Ratner untuk memerankan Megara, yang notabene istri Hercules. Meski adegan Irina di film tersebut tidak terlalu banyak, namun akting model
28 tahun itu diyakini akan sulit dilupakan. Dari dua video trailer anyar film Hercules, Irina tampak melakukan adegan panas. Dalam salah satu adegan di film tersebut, model yang sudah menjadi kekasih Ronaldo sejak 2010 itu melakukan adegan topless. Seperti dilansir Daily Mail, Irina juga terlihat melakukan adegan mandi di kolam. “Untuk kali pertama dalam film layar lebar, jadi saya sangat senang dan merasa terhormat. Saya senang bisa bekerjasama dengan Brett Ratner yang merupakan salah satu sutradara terbaik saat ini,” ujar Irina seperti dilansir Just Jared. na
OLAHRAGA | 08
Persie Digilas Peselancar di Pantai SALVADOR (Surabaya Sore) - Kabar buruk datang dari striker Timnas Belanda, Robin van Persie. Striker milik Manchester United itu terlibat insiden tabrakan dengan seorang peselancar di Pantai Ipanema, Brazil. Saat itu para penggawa Timnas Belanda mendapatkan libur latihan jelang Piala Dunia 2014 Brazil. Kesempatan itu langsung dimanfaatkan Persie untuk mengunjungi Ipanema Beach. Namun, saat asik berendam, mantan penggawa Arsenal itu tertabrak
seorang peselancar. Akibat insiden tersebut, Persie mengalami luka ringan dan sakit dibagian kepala. Kendati demikian publik Belanda tak perlu khawatir. Pasalnya, luka yang dialami Persie tak mengkhawatirkan. Asosiasi Sepak Bola Belanda (KNVB) menyatakan bahwa luka yang dialami pemain berusia 29 tahun itu tak menggangu persiapannya jelang Piala Dunia 2014. “Persie mengalami luka berupa goresan ringan dan sakit di bagian kepala, tapi di luar itu tidak perlu
ada yang dikhawatirkan,” peryataan KNVB seperti dikutip Goal, Selasa (10/6). Persie dikabarkan akan kembali menjalani latihan bersama seluruh Skuad Belanda pada Senin (9/9),waktu setempat. Latihan tersebut bakal digelar tertutup di Stadion Maracana yang tak lain merupakan markas klub Flamengo. Sementara itu Belanda tergabung dalam Grup B bersama Spanyol, Chili dan Australia. Di laga Perdana De Oranje bakal menghadapi laga berat kontra Spanyol pada 13 Juni di Salvador. bc
Robin van Persie
Fani Stipkovic Diprediksi Geser Pacar Casillas MADRID (Surabaya Sore) - Kekasih Iker Casillas, Sara Carbonero, mendapat saingan baru. Model asal Kroasia, Fani Stipkovic, yang baru saja dikontrak Sport Mediaset Spanyol, diprediksi akan menggeser ketenaran Sara sebagai jurnalis sepakbola terseksi. Fani sebenarnya memulai karier sebagai aktris dan model. Namun, model 28 tahun itu mulai tertarik dengan dunia jurnalistik pada pertengahan 2000an. Sempat menjadi
Fani Stipkovic
penulis di majalah Klik, Fani kemudian diterima menjadi reporter di Nova TV pada 2009. Di Nova TV, Fani dipercaya untuk meliput sejumlah acara olahraga, seperti tenis US Open, FIFA Ballon d’Or, hingga ke ajang NFL. Fani juga pernah melakukan wawancara ekslusif dengan Andrei Shevchenko, Ricardo Kaka, Fernando Torres hingga ke Cristiano Ronaldo. Sadar pemahamannya tentang dunia jurnalistik masih minim, Fani kemudian memutuskan untuk kuliah fakultas jurnalistik di Complutense University of Madrid. Seperti dilansir El Mundo, Mediaset Spanyol memutuskan untuk mengontrak Fani sebagai reporter teranyar mereka. Kehadiran Fani dikabarkan akan menggeser ketenaran Sara yang juga bekerja untuk Mediaset. Apalagi, Fani juga dipercaya Mediaset melakukan liputan langsung ajang Piala Dunia 2014, mendampingi kekasih Casillas tersebut. Mediaset dikabarkan sengaja mengontrak Fani untuk mengantisipasi melorotnya ketenaran Sara. Pasalnya, sejak melahirkan putra Casillas, Martin, pada 3 Januari 2014, popularitas Sara telah menurun. Padahal, Sara pernah dinobatkan sebagai Jurnalis Terseksi Dunia 2009 oleh majalah FHM. no
Miroslav Josef Klose mendapat kado ultah unik berupa tarian lokal Brasil.
Ultah, Klose Dikado Tarian Brasil PORTO SEGURO (Surabaya Sore) – Senin waktu setempat (9/6), Miroslav Klose genap berusia 36 tahun. Terlepas dari keraguan berbagai pihak soal pencantuman namanya di skuad Jerman, setidaknya Klose bisa tersenyum dengan kado ulang tahun yang terbilang unik di sela-sela sesi latihan. Selepas Klose merampungkan sesi latihan kecepatan di bawah teriknya panas matahari dan kelembaban kondisi kamp latihan di Porto Seguro, Klose sempat terhenyak ketika tiba-tiba satu rombongan penari lokal Seguro mengelilinginya. Meski terlihat lelah dan berpeluh keringat hasil sesi latihan, Klose tak segan turut menari bersama para penari yang juga mengenakan pakaian adat setempat. Sampai saat ini, belum diketahui siap yang berada di balik kejutan ultah unik Klose ini. Well, setidaknya Klose bisa sedikit tersenyum dan mungkin, menular pada
kepercayaan dirinya untuk tampil mengesankan di usia senjanya bersama Der Panzer di Piala Dunia Brasil 2014. Apalagi belum lama ini, Klose sukses melewati rekor gol tersubur Jerman Milik legenda Gerd Müller dengan capaian 69 gol, kala Jerman menghadapi Armenia di laga pemanasan lalu. Piala Dunia kali ini akan jadi yang keempat buat stürmer (penyerang) berdarah Polandia itu. Rekor lainnya di ajang Piala Dunia sudah di pelupuk mata. Klose hanya butuh sebiji gol lagi untuk menyamai capaian 14 gol bomber Brasil, Ronaldo Názario sebagai bomber tersubur Piaal Dunia. “Rekor pencetak gol terbanyak (di Piala Dunia) terdengar bagus. Tentu saja saya tak bisa mengeluh dengan apa yang sudah saya capai saat ini,” ungkapnya singkat, seperti dilansir FIFA.com, Selasa (10/6). aw