3 minute read
Capres PDIP Pejabat Publik
Untuk
JAKARTA, TRIBUN - Politikus Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Deddy Sitorus mengatakan, calon presiden (capres) dari partainya masih akan dirahasiakan ke publik. Menurutnya, Hari Ulang Tahun (HUT) PDIP ke-50 yang akan dilaksanakan Selasa (10/1) bukan momentum tepat untuk menyebut nama kader yang dipilih Ketua Uumm, Megawati Soekarnoputri.
Advertisement
“Menurut saya belum tepat karena kita dengar sendiri menteri keuangan bahkan Bapak Presiden, bahwa potensi guncangan ekonomi akibat krisis global itu masih akan menghantui,” ucap Anggota Komisi VI DPR RI itu dalam diskusi daring bertajuk 2023 Tahun Turbulensi Politik, Sabtu (7/1).
Kata Deddy, saat ini pemerintah juga masih perlu fokus dan solid dalam bersiap menghadapi isu resesi dan perlambatan ekonomi. “Bahkan bank dunia atau IMF sudah menurunkan ekspektasi proyeksi pertum-
ke halaman 7
Siapa Calon RI 1 dari PDIP?
Merujuk pada petunjuk bahwa capres PDIP adalah seorang pejabat publik, maka mengerucut pada dua nama utama.
Puan Maharani adalah nama yang santer disebut sebagai capres dari PDIP, dia kini menjabat sebagai Ketua DPR RI.
Ganjar Pranowo pun didukung banyak pihak untuk menjadi capres PDIP. Kini adalah Gubernur Jawa
Tengah dua periode.
PDIP bisa mengusung capres dan cawapresnya sendiri tanpa perlu berkoalisi dengan parpol lain.
Sandi Absen di Acara Gerindra
KETUA Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto, mempersilakan kader partainya untuk pindah ke partai lain jika merasa tak cocok dengan dirinya atau dengan Gerindra. Hal itu disampaikan Prabowo saat meresmikan Sekretariat Badan Pemenangan Presiden Partai Gerindra di kawasan Slipi, Jakarta Barat, Sabtu (7/1).
Awalnya, Prabowo menjelaskan soal kader partai harus mengoreksi jika ada yang bersalah. Prabowo bahkan sering ditanya apakah selama ini dikhianati atau dibohongi dalam dunia politik. “Mungkin, tapi yang penting Prabowo jangan bohong,” tutur pria yang menjabat sebagai Menteri Pertahanan RI itu.
Rahma Annisa Tambah Prestasi Hal 3
Dia pun mengajak para kader Gerindra untuk mendoakan para sesama rekan. Dia juga meminta para kader untuk menghormati rekan yang mau masuk partai politik. “Kalau mau pisah, pisah yang baik, silakan. Saya katakan semua partai baik, kita harus hormati orang yang mau masuk parpol, karena politik artinya upaya memperbaiki kehidupan rakyat. Kalau ada orang yang mau melakukan itu, ya, monggo. Mari kita bersaing, kita adu program,” kata dia. Setelah itu, Prabowo lagi-lagi menyinggung soal ketidakcocokkan seseorang di
ke halaman 7
Video Pilihan Terbaik
43 Menit Penentuan
PSS Sleman siap tampil all out pada sisa waktu sekiTAR
43 menit laga tunda matchday ke-11 Liga 1 2022/2023 kontra Persija Jakarta di Stadion Sultan Agung, Bantul, Minggu (8/1) pukul 16.30 WIB.
Sebagaimana diketahui, pertandingan PSS vs Persija sejatinya telah berlangsung di Stadion Manahan, Solo, pada Jumat (23/12) di bawah kepemimpinan wasit Ruli. Namun, hujan deras mengguyur saat laga tersebut berlangsung. Lapangan tergenang air dan tidak ideal untuk digunakan lagi. Kala itu, laga PSS vs Persija harus dihentikan pada menit ke-47 dalam kedudukan 0-0.
“Sejauh ini persiapan saya bersama tim Alhamdulillah berjalan baik dan normal, mengikuti arahan-arahan dari pelatih. Secara pribadi, kesiapan saya mengembalikan kondisi fisik yang mungkin kemarin lama libur akhir tahun. Semoga di pertandingan besok (hari ini) Insyaallah bermain maksimal untuk PSS Sleman,” kata kiper PSS Sleman, M. Ridwan, Sabtu (7/1). Ditambahkan penjaga gawang berusia
ke halaman 7
Tak Ingin Lagi Menetap di Daratan
Perempuan asal Surabaya, Ika Permatasari-Olsen, mencuri perhatian warganet karena membagikan kisah hidup nomaden di samudera selama lima tahun. Pemilik akun @ janedoeisliving ini mengatakan, hidup di atas kapal yacht bermula dari ajakan sang suami, Oyvind Olsen, pada 2018.
Kala itu, berkat urusan pekerjaan dan lain hal, dirinya masih mencoba untuk hidup di kapal, tetapi belum memutuskan untuk menetap. Pekerjaan di Surabaya yang belum 100 persen remot mengharuskan Ika menahan kepergian menuju Eropa, tempat kapalnya saat itu berlabuh. Alhasil, Ika harus meluangkan waktu, tenaga, dan dana tak sedikit untuk perjalanan pergipulang (PP) Surabaya ke Eropa.
“Sampai akhirnya waktu itu aku dapat visa lumayan panjang, terus aku tinggal sendirian di kapal selama tiga bulan,” cerita Ika kepada Kompas.com Kamis (5/1). Siapa sangka, waktu tiga bulan di kapal menjadi titik balik Ika memutuskan untuk hidup nomaden di atas kapal sampai saat ini.
Dia baru menyadari bahwa tinggal di atas kapal ternyata jauh lebih banyak yang bisa dilakukan, termasuk bepergian ke
IST/DOK. PRI
TUALANG - Ika Permatasari-Olsen dan sang suami tinggal di atas yacht lima tahun terakhir. ke halaman 7
680 Peserta Ikuti Tes Tertulis Penerimaan PPS KPU Bantul
BANTUL, TRIBUN - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bantul melaksanakan tes tertulis untuk calon Panitia Pemungutan Suara (PPS) Pemilu 2024, Sabtu (7/1). Sebanyak 680 peserta mengikuti tes tertulis dengan metode Computer
Assisted Test (CAT) di Laboratorium
Komputer Kampus IV UAD.
Ketua Divisi Sosialisasi, Partisipasi Masyarakat dan SDM KPU Bantul, Musnif
Istiqomah menjelaskan, bahwa peserta tes CAT ini mengerjakan sebanyak 75 soal dengan waktu pengerjaan 90 menit. “Soal yang diujikan dalam tes tertulis ini terdiri pengetahuan kepemiluan, kompetensi dasar serta wawasan kebangsaan,” jelasnya.
Lebih lanjut Musnif menyampaikan, bahwa semua soal dibuat secara langsung oleh KPU RI dan untuk menjaga keraha- siaan soal, maka proses input soal baru dilakukan pagi hari sebelum ujian berlangsung. Ia menambahkan, bagi calon PPS yang dinyatakan lulus, selanjutnya akan mengikuti tahapan seleksi berikutnya, yaitu tes wawancara. “PPS yang dibutuhkan sebanyak tiga di masing-masing kalurahan. Sehingga, total kebutuhan PPS se-Bantul sebanyak 225 orang,” ungkapnya.
Sementara itu, Ketua KPU Bantul, Didik Joko Nugroho menyampaikan, bahwa nantinya PPS yang terbentuk akan dibantu dalam menjalankan tugas oleh sekretariat PPS yang berasal dari unsur perangkat desa. Dalam pembentukan sekretariat PPS, KPU Bantul akan melakukan koordinasi dengan lurah di masing-masing wilayah. Sekretariat PPS ini terdiri satu sekretaris dan dua staf sekretariat. Ia mengungkapkan, nantinya PPS akan dilantik secara serentak pada 23 Januari 2023 dengan masa kerja selama 14 bulan sampai April 2024. “Untuk besaran honor PPS dalam Pemilu 2024 ini mengalami kenaikan, antara lain untuk Ketua PPS sebesar Rp1,5 juta, sedangkan untuk anggota sebesar Rp1,3 juta,” tandasnya. (nto)