1 minute read

Halim: Semangat Birokrasi di MPP Adalah Empati

Next Article
Hapidin

Hapidin

BANTUL, TRIBUN - Bupati Bantul Abdul Halim Muslih menegaskan, bahwa masyarakat berhak mendapatkan pelayanan publik yang baik, prima dari pemerintah. Pada hakikatnya, kata Halim, pemerintah (birokrasi) ini adalah pelayan dan ‘juragannya’ adalah masyarakat. “Pelayanan yang baik itu bisa dalam soal kecepatan, ketepatan, kehematan dalam sisi biaya. Sehingga, aktivitas masyarakat bisa lebih cepat dan mengakselerasi adanya kemajuan-kemajuan dan capaian kesejateraan masyarakat,” papar Bupati Halim di sela Penandatangan Naskah Kerjasama Mal Pelayanan Publik (MPP) Kabupaten

Bantul dan Sosialisasi SMAP Pengadilan Agama Bantul di Ruang Mandhala Saba Madya Gedung Induk Lantai 3 Kompleks Parasamya Pemkab Bantul, Kamis (13/4). Selaras hal itu, Abdul Halim menyatakan, bahwa Gubernur DIY mengingatkan kepada jajaran pemerintah daerah jika birokrasi itu bukan kumpulan orang pekerja kantoran. Tapi, birokrasi adalah insaninsan peradaban yang sarat empati. “Kita bisa membayangkan, misalnya orang mengurus NIB pasti berharap segera diterbitkan dan dicetak, sehingga mereka bisa segera memulai aktivitas bisnisnya. Contoh lain, ada orang mau pergi ke luar negeri, KTPnya rusak atau hilang, tentu mereka sangat berharap segera bisa diganti,” jelas Bupati Bantul. “Nah, semangat kita dalam Mal Pelayanan Publik ini adalah empati. Dengan empati kita bisa memberikan pelayanan yang prima, sebagaimana ketetapan kita untuk menempatkan pelayanan publik prima ini sebagai misi pertama Pemerintah Kabupaten Bantul,” sambungnya.

Advertisement

Satu di antara lembaga yang hadir di MPP, adalah Pengadilan Agama Bantul yang bertujuan untuk memberikan akses lebih mudah bagi masyarakat dalam mengakses layanan hukum. Sebagai bagian layanan yang diberikan di MPP,

PA Bantul akan menyediakan layanan penyerahan produk pengadilan pada setiap hari Jumat.

Menurut Ketua Pengadilan Agama Bantul, Ruslan Saleh, kehadiran PA Bantul di MPP ini diharapkan, dapat meningkatkan pelayanan terhadap masyarakat di Kabupaten Bantul.

“Harapan kami, adanya MPP ini masyarakat akan lebih mudah mengakses layanan hukum yang mereka butuhkan. Kami berkomitmen untuk memberikan pelayanan yang terbaik dan memastikan kepuasan masyarakat dalam menggunakan layanan kami,” ujarnya. (ayu/nto/ ord)

This article is from: