WINGS JULI 2013

Page 1

The Magazine of Wings Air - Juli 2013

Bandung

Jalan, Jajan, Belanja

Juli 2013 //

a


b

// Juli 2013


Juli 2013 //

1


contents juLi 2013

14 Special

6

News

Bandung Punya Cerita

10

Spot

12

Reflection

20

Tips

24

Event

28

Movie Review

29

Book Review

30

Leisure

36

Hot Stuff

38

Tips

39

Bali Section

46

Wings Air Route

48

Welcome Aboard

26 Event Java Rockin’land 2013

32 Travel Baubau, Beaches, Forts and History in South East Sulawesi

Cover Juli 2013 ‘Bandung Punya Cerita’ Ilustrasi: Richard Archie

2

// Juli 2013


Juli 2013 //

3


Cockpit’s Note

Selamat Menunaikan Ibadah Puasa

Achmad Hasan President Director Wings Air

Penumpang yang berbahagia, bulan ini seluruh umat muslim mengawali ibadah puasa. Satu bulan penuh bukan hanya menahan lapar dan dahaga, terlebih menahan hawa nafsu duniawi untuk menggapai rahmat Illahi. Demikian juga pada bulan ini seluruh penjuru tanah air merayakan Hari Anak Nasional. Anak-anak adalah generasi penerus bangsa, karena itu mari kita mengutamakan pendidikan dan membentuk mereka menjadi generasi yang sarat prestasi.

Terimakasih atas kepercayaan penumpang sekalian terbang bersama kami. Tentu saja kami terus berupaya untuk meningkatkan kualitas pelayanan dengan tidak pernah berhenti belajar dan berinovasi guna menghasilkan yang terbaik buat para penumpang sekalian. Kami terus membuka rute baru dan menambah frekwensi terbang pada rute yang sudah ada. Mulai bulan lalu kami telah membuka rute Batam-Tanjung Pandan. Selamat menunaikan Ibadah Puasa kepada seluruh penumpang yang menjalankannya. Kiranya di bulan yang suci ini kita semua memperoleh berkah dan ampunan dari Tuhan YME. Selamat menikmati penerbangan bersama Wings Air.

President Director Achmad Hasan Director of Operation Capt. Redi Irawan Director of Technics Muhammad Rusli Director of Commerce Rudy Lumingkewas Director of Finance Edward Sirait

WINGS Publisher Makhfudz Sappe

MAGAZINE

Editor in Chief Ristiyono Editor A. Gener Waluku • Priyanto Sismadi • Safari A. Husain Reporter Wisnu Ridwan Maulana Marketing Ririn Tri Astuti • G. Hardianto • M. Lottong Makkaraka •Amrul Alam • Aman Sugandhi (Surabaya)• Qurratu Ainie Partono (Surabaya) Art Director Gerald Manuel Wangsasaputra Designer & Illustrator Richard Archie F.M. • Riman Saputra N. • Muhammad Saleh Hanif Finance Ade Kristanti Marketing Support Mochammad Zaky Circulation M. Solichin Bali Marketing Representative Fernandito Haka • Yurison Suryantara Published by PT. Bentang Media Nusantara Advertising T. +62 21 9849 4404 F. +62 21 3151 668 Email. edlionmag@gmail.com editorial@lionmag.com 0821 10 88 22 00

Dapat juga dibaca di

www.issuu.com/wings.magazine

4

// Juli 2013

Printed by PT. Mega Indah


Juli 2013 //

5


News

Grand Opening Hotel Grand Zuri Malioboro

Wings Air Buka Rute Batam – Tanjung Pandan

P

ertumbuhan ekonomi di wilayah Kabupaten Bangka Belitung yang cukup tinggi menimbulkan permintaan akan jasa angkutan udara juga mengalami pertumbuhan. Kondisi tersebut merupakan dasar bagi Wings Air untuk mengembangkan operasinya di kawasan Indonesia Barat dengan membuka jalur penerbangan Batam – Tanjung Pandan. Rute baru Wings Air ini mulai beroperasi pada 26 Juni 2013 menggunakan pesawat ATR 72-500 dengan jadwal terbang tiga kali semingu yaitu pada hari Senin, Rabu dan Jumat masing-masing dilayani pada pukul 16.15 WIB dan Rute dari Tanjung Pandan – Batam dilayani pada hari Selasa, Kamis dan Sabtu masing-masing dilayani pada pukul 06.40 WIB. ­ Pembukaan rute tersebut akan mempermudah para pelaku usaha di berbagai wilayah Indonesia untuk dapat melakukan perjalanan ke Tanjung Pandan serta mempermudah masyarakat yang berada di wilayah tersebut dan sekitarnya mudah melakukan perjalanan dengan pesawat ke berbagai wilayah di Indonesia, termasuk wisatawan.

6

// Juli 2013

Pada 9 Juni 2013, manajemen Grand Zuri Hotels meresmikan Hotel Grand Zuri Malioboro yang berlokasi di Jl. Mangkubumi No.18, Malioboro, Yogyakarta yang merupakan hotel ke 14 dari Zuri Hospitality Management (ZHM). Ditandai dengan pemotongan tumpeng dan gunting pita di depan pintu lobby hotel, acara ini dihadiri oleh Gusti Bendoro Pangeran Harjo Pakuningrat, adik Sri Sultan HB X Yogyakarta, Walikota Yogya Drs. Haryadi Suyuti, Brigjend (purn) Mazni Harun, dan Kombes Pol Suro Jauhari serta tamu undangan lainnya. “Hotel dengan desain minimalis modern ini memiliki 138 kamar dan berlokasi hanya 200 meter dari pusat perbelanjaan Malioboro. Dilengkapi dengan kolam renang kaca yang unik dan restoran dengan furniture menarik serta lounge yang menghadap jalan Mangkubumi sehingga para tamu akan merasakan ambience yang santai”, ujar IB Santoso, GM Grand Zuri Malioboro Yogyakarta. Ditambahkan Nicodemus Kasan Kurniawan, President Director ZHM, “Kami bangga dengan keberadaan salah satu unit hotel ZHM di kota Yogyakarta yang merupakan salah satu kota tujuan wisata, dengan dibukanya Hotel Grand Zuri Malioboro, ini adalah jawaban dari permintaan tamu kami yang terus berkembang serta ekspansi 10 tahun ZHM dalam membuka property yang ke-14.”


Hirudo Terapi Solusi Pengobatan Khusus Penyakit Jantung Hirudo Terapi merupakan pengobatan khusus penyakit jantung yang mulai beroperasi sejak tahun 2000. Telah berhasil mengobati banyak pasien dari Indonesia maupun luar negeri. Kandungan dari obat herbal Hirudo Terapi terletak pada ramuan herbal alami sekitar 95% dan hirudin dari lintah 5%. Aman, mudah, dan efektif. Berfungsi melancarkan sirkulasi darah, mencairkan bekuan darah/plak, membersihkan penyumbatan pembuluh darah di jantung, menurunkan kolesterol, melancarkan aliran darah menuju jantung, melenturkan pembuluh darah jantung yang kaku, menurunkan ketegangan syaraf, menurunkan kadar superoksida yang merusak jaringan otot jantung dan menambah sistem kekebalan tubuh. Selain itu juga dapat mengobati jantung koroner, jantung bengkak, jantung panas, reumatik jantung, jantung bocor, katub jantung, gangguan irama jantung, lemah jantung, penyumbatan serabut koroner jantung, penyempitan/ penyumbatan pembuluh darah jantung, gagal jantung dan berbagai macam gangguan penyakit jantung lainnya.

Clean Batik Initiative Luncurkan

ECOBATIK Signature Collection Program Clean Batik Initiative (CBI) memantapkan kesuksesannya dengan membidik pasar premium. Diimplementasikan oleh Perkumpulan Ekonomi Indonesia - Jerman (EKONID), CBI menandai pelaksanaan program tahun keempat dengan meluncurkan ECOBATIK Signature Collection - sebuah koleksi dengan 42 rancangan eksklusif pada 11 Juni 2013 lalu. “Kami mendorong para IKM untuk memproduksi batik ramah lingkungan dan di saat yang sama kami memotivasi para desainer Indonesia untuk memanfaatkannya,” tutur Martin Krummeck, Koordinator Program CBI. Bekerja sama dengan para desainer ternama Indonesia - seperti Carmanita, Lenny Agustin, Musa Widyatmodjo, Caterina Hapsari, dan Batik Fractal - setiap helai kain yang digunakan dalam ECOBATIK Signature Collection dibuat oleh para IKM batik tersertifikasi dari berbagai daerah di nusantara. Sebagai langkah awal, ECOBATIK akan didistribusikan di Jawa dan Bali, sementara ECOBATIK Signature Collection akan tersedia secara ekslusif di butik masing - masing desainer.

60 Tahun Mengabdi Sahid Group Semakin Matang

Pada 1 Juni 2013 lalu, Kelompok Usaha Sahid Group rayakan hari jadinya yang ke-60. Sahid Group berdiri pada 1 Juni 1953 dirintis oleh Bapak Prof. Dr. H.Sukamdani Sahid Gitosardjono dan Ibu Hj.Juliah Sukamdani. “Dalam perjalanan 60 tahun Sahid Group telah merambah berbagai jenis bisnis. Bisnis utama adalah industri perhotelan, kesehatan, pendidikan, dan sosial. Saat ini Sahid Group mengelola 24 hotel di seluruh Indonesia, apartemen, kondotel, dan properti lainnya,” kata Public Relations Head of Grand Sahid Jaya Otniel Aldi B.Comm. Pada kesempatan yang sama, diresmikan juga berbagai proyek antara Sahid Grup yang baru, yaitu peresmian Sahid Bintan Beach Resort, peresmian renovasi Hotel Grand Sahid Jaya, dan juga penandatanganan perjanjian pengelolaan dari Griyadi Esperansa Bekasi, dan Sahid de Green Anyer. Juli 2013 //

7


News

“Ground Breaking� Grand Dafam Lampung

Ikon Baru di Pusat Bisnis Kuningan Jakarta JS Luwansa Hotel and Convention Center hadir di tengah-tengah pusat bisnis Kuningan, Jakarta. Sebuah lokasi yang sangat strategis dan mudah diakses dari seluruh penjuru kota. Hotel yang baru dibuka dan diresmikan oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Dr. Mari Elka Pangestu pada 14 Juni 2013 lalu ini siap memanjakan para tamu dengan berbagai layanan standar internasional. Menghadirkan 244 kamar dengan desain yang unik dan tentu saja sangat nyaman. Bagi para business traveler hotel ini tentu sangat cocok, selain lokasi yang strategis, di hotel ini juga terdapat ballroom dengan kapasitas 1500 tamu dan 14 meeting rooms. Sementara fasilitas lainnya seperti kolam renang, business center, Olam All Day Dining, The Specialty Restaurant, VIN+ Gran Cru dan tak ketinggalan fasilitas Spa & Fitness Center. Jadi tunggu apa lagi? 8

// Juli 2013

Dafam Hotel yang bekerjasama dengan PT. Puri Persada Lampung membangun hotel bernama Grand Dafam Lampung yang berlokasi di Jalan Rasuna Said No.18, Bandar Lampung. Pada 10 Juni 2013 lalu dilakukan peletakan batu pertama serta diresmikan dengan menekan tombol sirine sekaligus penandatanganan prasasti. Dihadiri oleh Managing Director DAFAM Hotels Andhy Irawan, Direktur PT Puri Persada Lampung, Ary Meizary Alfian SE, MBA, Walikota Bandar lampung Herman HM, Kapolda Bandar Lampung, dan beberapa pejabat pemda setempat, para relasi dan tetangga sekitar serta menghadirkan 40 anak yatim piatu. Hotel ini akan mempunyai 8 lantai dengan total 162 kamar, terbagi beberapa tipe yaitu Superior, Deluxe, President Suite dan Master Suite. Adapun fasilitas lain yaitu Ballroom, Lobby, Swimming Pool, Executive Lounge, Meeting Room, Parking Area.

Nutrimax Semarakkan Pekan Raya Jakarta 2013 Nutrimax yang merupakan merk food supplemen berkualitas lebih dari 70 jenis produk hadir semarakkan Pekan Raya Jakarta. Produk ini hadir di Indonesia sejak tahun 1999, yang mana dapat dijumpai disetiap outlet-outlet retail farmasi, apotik dan toko obat terkemuka diseluruh Nusantara. Semua produk Nutrimax diproduksi oleh Bactolac Pharmaceuticals Inc., New York, berstandar GMP (Good Manufacturing Practice) dalam semua aspek produksi serta quality control yang menggunakan bahan-bahan alamiah, aman dan bebas dari efek samping. Ditunjang oleh teknologi ekstrak terstandarisasi terkini dengan kualitas terbaik guna menjamin khasiatnya.


Juli 2013 //

9


Spot

Keyaki

M

Citarasa Khas Jepang

encari restoran Jepang yang otentik? Tentu jika Anda penikmat masakan Jepang yang mengandalkan kualitas rasa pasti akan berusaha mencari yang bercitarasa khas dan otentik. Salah satu yang bisa menjawab keinginan Anda tersebut adalah Keyaki Japanese Restaurant. Restoran yang berada di tengah jantung ibu kota ini berdiri sejak tahun 1976 dan terbukti masih eksis juga konsisten dalam mempertahankan kualitas, bahan-bahan makanan yang disajikan, juga kualitas rasanya patut diacungi jempol. Berada di Sari Pan Pacific Jakarta, Keyaki Japanese Restaurant sangat cocok sebagai tempat untuk bersantap siang maupun malam bersama keluarga pun juga teman. Seperti waktu itu, kami memutuskan untuk menikmati makan siang di restoran ini. Kesan restoran yang homey dan suasana Jepang yang kental langsung terasa sejak kami masuk. Juga deretan seafood segar di Robatayaki stall yang

10

// Juli 2013

membangkitkan selera seolah menyambut kedatangan kami. Meski ruangannya cukup besar dapat menampung 158 tamu, lengkap dengan VIP Room dan dua Tatami Room, siang itu kami lebih memilih tempat duduk di pojok ruangan. Ya, tentu saja agar kami bisa menikmati setiap makanan tanpa terusik lalu lalang tamu lainnya. Dari buku menu, ternyata Keyaki menawarkan beragam pilihan kuliner Jepang seperti Teppanyaki, Robatayaki, Sukiyaki, Yakiniku, aneka macam Sushi dan banyak lagi menu pilihan lainnya. Sementara menu andalannya antara lain Mix Kinoko Foil, Special Salmon Salad, Jyu-Jyu Mix Steak, Keyaki Dragon Roll, Salmon Avocado Roll dan Gyu Enoki Maki. Nah,


untuk menu siang itu pilihan jatuh pada Gindara Set Menu dengan bahan utama daging ikan gindara. Ada dua pilihan rasa yaitu manis atau asin. Dalam set menu ini disajikan lengkap mulai dari daging ikan gindara yang lembut, miso soup, salad, nasi putih dan tidak ketinggalan Chawanmushi sebagai menu pembuka. Saya pribadi memesan gindara dengan rasa asin. Tekstur daging ikan ini cenderung lembut dan gurih. Terasa begitu lezat saat mendarat di mulut. Rasa gurih sangat pas dalam baluran saus Robatayaki. Tak menunggu terlalu lama, semua makanan pun tandas tak tersisa. Oya, untuk minumnya kami memilih ocha dingin. Di sela-sela menikmati kelezatan menu otentik Jepang ini, sesekali mata ini menjelajah ruangan restoran. Satu yang menarik, yaitu konter Robatayaki. Konter ini selalu ramai pengunjung. Rupanya, Robatayaki menjadi salah satu menu paling banyak peminatnya di Keyaki Japanese Restaurant ini. Setiap hari konter Robatayaki menyediakan berbagai pilihan hasil laut segar seperti aneka jenis ikan, udang, kerang, cumi – cumi ; aneka pilihan jamur; daging sapi, dan sayur buah. Bermacam jenis makanan tersebut diberi rendaman saus Jepang yang unik, kemudian dipanggang dan disajikan dengan saus special. Nah, sebagai menu penutup, tersedia berbagai menu pilihan favorit diantaranya Ogura, Macha Green Tea dan banyak lagi. Seperti namanya ‘Keyaki’ yang berarti pohon besar yang memberi keberuntungan, sepertinya siang itu kami sangat beruntung bisa menikmati makanan Jepang yang sangat otentik di restoran ini. Bon Appetit! Keyaki Japanese Restaurant Sari Pan Pacific Jakarta Jl. MH Thamrin No. 6, Jakarta Pusat Telp. 021 29932752

Juli 2013 //

11


Reflection

Tiga Elemen Kepercayaan oleh jemy V. confido

To be trusted is a greater compliment than being loved. - George MacDonald -

B

arangkali kepercayaan adalah salah satu harta paling berharga yang bisa dimiliki seseorang. Kita sering menyaksikan figur-figur masyarakat berlomba-lomba mendapatkan kepercayaan. Sebagian berhasil mendapatkannya dan hanya sebagian kecil berhasil mempertahankannya. Diperlukan waktu yang cukup lama untuk mendapatkan kepercayaan namun diperlukan waktu yang sangat singkat untuk kehilangan kepercayaan. Kepercayaan dibutuhkan dalam berbagai aspek (dan mungkin semua aspek) kehidupan mulai dari hubungan keluarga, persahabatan, bisnis, politik dan lain sebagainya. Ketika kita dipercaya, maka banyak hal akan bisa berjalan dengan mudah. Sebaliknya ketika kita tidak dipercaya, banyak hal (dan mungkin semua hal) menjadi sulit bagi kita. Seorang teman yang tidak dipercaya oleh sahabat-sahabatnya akan sangat susah hidupnya. Seorang pria yang tidak dipercaya oleh kekasihnya akan merana kisahnya. Seorang pengusaha yang tidak dipercaya oleh koleganya, akan sengsara usahanya. Kira-kira begitulah pentingnya kepercayaan bagi semua orang. Semua orang, termasuk para pembaca juga tentunya, pastihal sangat ingin menjadi orang yang bisa dipercaya. Khususnya oleh orang-orang yang sangat berarti bagi kita. Bisa atasan, bawahan, teman dan tentu saja anggota keluarga yang kita cintai. Bila kebanyakan orang yang mengetahui kita bisa percaya kepada kita, maka kita telah menjadi orang yang terpercaya. Meskipun kepercayaan merupakan sesuatu yang sangat luhur nilainya, dan butuh waktu untuk membangunnya,

12

// Juli 2013

saya memiliki tiga buah elemen penting dari kepercayaan yang sangat berharga untuk dipahami dan diterapkan baik untuk mendapatkan kepercayaan maupun dalam memberikan kepercayaan kepada orang lain. Berikut tiga buah elemen penting kepercayaan yang sangat berguna dalam membangun atau memberikan kepercayaan:

Credibility Elemen pertama dari kepercayaan adalah kredibilitas. Ada pepatah yang mengatakan jangan menilai buah dari kulitnya atau jangan menilai buku dari sampulnya. Pepatah tersebut memang benar. Kita bisa menemukan buah yang kulitnya tidak menarik tapi rasanya sangat lezat. Demikian pula halnya dengan buku. Banyak buku yang sampulnya tidak menarik tapi setelah membaca isinya, kita akan berdecak kagum. Namun sayangnya, dalam kenyataan hidup ini, orang akan menilai kita dari penampilan (sampul) kita. Kita bisa memahami mengapa orang akan pertamatama menilai kita dari luar karena memang dari situlah mereka mulai mengenal kita. Hal ini sangat beralasan mengingat orang-orang di sekitar kita membutuhkan waktu dan pengalaman untuk mengenal kita lebih dekat dan memahami kita dari dalam. Karena itu, kesan pertama menjadi sangat penting dalam mendapatkan kepercayaan. Di sinilah kredibilitas mengambil peranan. Untuk lebih jelasnya bayangkan ilustrasi fiktif berikut ini. Anda akan naik pesawat terbang menggunakan sebuah maskapai penerbangan. Kebetulan Anda duduk di baris paling depan. Beberapa saat setelah Anda duduk, tiba-tiba seorang pemuda berambut gondrong, berjaket compang-


camping, berkacamata hitam serta menggunakan kalung yang panjang dan mengenakan sebelah anting di telinga kirinya memasuki kokpit. Anda pun bertanya kepada salah seorang pramugari, “Siapa pemuda tersebut?” Sang pramugari pun menjawab, “Itu pilotnya!” Pertanyaan saya, apakah Anda masih akan duduk di dalam pesawat tersebut atau Anda akan segera meninggalkan pesawat? Sebagian dari Anda mungkin mulai ragu apakah pemuda tersebut benar-benar seorang pilot meskipun sang pramugri mengatakan demikian. Tapi jika pun benar dia seorang pilot, Anda mungkin bertanyatanya juga apakah dia benar-benar mampu menerbangkan pesawat dan terlebih penting lagi mendaratkannya. Paling tidak, Anda juga akan mempertanyakan apakah pemuda tersebut berada dalam kondisi yang siap jasmani dan rohani untuk menerbangkan pesawat. Tentu saja Anda tidak bisa menyimpulkan saat itu apakah dia benar-benar mampu atau tidak. Sebaliknya juga, sembarang pemuda bisa saja menggunakan baju pilot yang rapi dan tidak serta merta membuat dia jadi bisa menerbangkan pesawat. Tapi tentu keadaan akan menjadi lebih mudah buat Anda bila sang pilot benarbenar menggunakan pakaian lengkap dan berpenampilan sebagaimana layaknya seorang pilot. Di sinilah kredibilitas memegang peranan. Hal yang sama juga berlaku bagi diri Anda. Bila Anda ingin dipercaya oleh seseorang, tampilkanlah diri Anda sebagai orang yang kredibel dalam hal tersebut. Kata-kata dalam ‘hal tersebut’ tidak boleh diabaikan. Kembali ke contoh pemuda di atas, bila kredibilitas yang dibutuhkan adalah dalam hal musik rock, maka dia justru menjadi tidak kredibel bila menggunakan pakaian seragam pilot.

Intimacy Elemen ke-dua dari kepercayaan adalah intimacy atau kedekatan. Anda mungkin pernah menemukan seseorang yang sangat kredibel namun Anda tidak bisa berkomunikasi dengan orang tersebut. Sebut saja Anda sedang akan membangun sebuah rumah. Anda dikenalkan pada seorang kontraktor yang sudah diakui kemampuannya (kredibel). Anda menghubungi kontraktor tersebut dan mengajaknya untuk bertemu guna membicarakan rencana pembangunan rumah Anda. Namun setelah satu bulan Anda berusaha bertemu dengannya, Anda tidak pernah berhasil. Seringkali telepon Anda tidak diangkat. Kalau diangkat, dia tidak bisa memberikan kepastian kapan bisa ketemu Anda. Demikian juga komunikasi menggunakan pesan singkat,

tidak pernah berhasil menentukan waktu untuk ketemu. Dia jarang menjawab pesan Anda. Kalaupun dia menjawab, dia tidak bisa memastikan kapan bisa ketemu Anda karena dia sangat sibuk. Setelah upaya komunikasi yang melelahkan selama kurang lebih satu bulan dan tidak menemui hasil yang memuaskan, Anda mungkin bertanya kepada diri Anda sendiri. Bila pada masa-masa sekarang, dimana seharusnya kontraktor tersebut mengejar-ngejar Anda untuk mendapatkan proyek, dia sepertinya ogah-ogahan melayani Anda, bagaimana jadinya bila nanti saat giliran Anda mengejar-ngejar dia untuk menagih kemajuan pembangunan rumah Anda. Di sinilah intimacy menjadi penting. Kredibel saja menjadi tidak berarti dalam membangun kepercayaan ketika kredibilitas tersebut tidak dibarengi dengan intimacy.

Reliability Elemen kepercayaan yang ke-tiga adalah reliability atau keandalan. Bila credibility dan intimacy masih belum membuktikan apakah seseorang bisa dipercaya atau tidak karena hanya berdasarkan penilaian sesaat atau sementara, maka reliability merupakan pembuktian apakah seseorang bisa memenuhi hal-hal yang diharapkan oleh orangorang di sekitarnya. Kita mungkin salah menilai orang berdasarkan credibility atau intimacy tapi kita tidak akan salah menilai orang berdasarkan reliability. Permasalahan dengan reliability adalah karena reliability membutuhkan waktu untuk menampakkan dirinya sementara kita terkadang perlu memutuskan dengan cepat apakah kita akan mempercayai seseorang atau tidak. Misalnya dalam situasi pemilu, para pemilih menilai kredibilitas dan intimacy dari calon pemimpin yang dipilihnya. Namuh, pemilih baru bisa menilai apakah pemimpin tersebut reliable (dapat dipercaya) setelah pemimpin tersebut menjalankan tugasnya. Agar memiliki reliability, maka seseorang harus selalu memenuhi janjinya dan melaksanakan ucapannya. Tidak selalu mudah memang, namun akan jadi lebih sulit lagi bila Anda kehilangan kepercayaan seluruhnya. Karena, sekali Anda kehilangan kepercayaan, maka untuk mendapatkannya kembali akan menjadi lebih sulit. Sampai sini mungkin Anda akan membandingkna manakah dari ke-tiga elemen tersebut yang paling penting? Untuk menjawab pertanyaan tersebut, saya akan menurunkan artikel lanjutannya di edisi mendatang. Semoga Anda bisa percaya kepada janji saya tersebut. www.jemyconfido.com Juli 2013 //

13


Special

Bandung Punya Cerita Teks & Foto Ristiyono

14

// Juli 2013


Bandung memang memiliki seribu satu cerita yang siap menyemarakan cerita liburan kita. Apapun tujuan dan keinginan liburan kita, sepertinya Bandung menjadi destinasi yang tepat. Mau liburan mewah hingga gaya backpacker bakal terpuaskan di kota kembang ini. Tiga kata untuk menggambarkan kota ini, jalan, jajan dan belanja.

Juli 2013 //

15


Special

B

andung dapat ditempuh dari Jakarta hanya sekitar dua jam perjalanan dengan akses jalan tol yang cukup mudah. Itulah kenapa Bandung menjadi tujuan wisata favorit bagi warga ibu kota Jakarta dan sekitarnya. Karena daya tarik dan akses yang mudah inilah membuat semua orang ‘tumplek blek’ membanjiri Bandung saat akhir pekan terlebih saat liburan panjang. Di semua ruas jalanan Bandung dipenuhi mobil bernomor Jakarta dan sekitarnya. Dan yang pasti juga semua hotel kebanjiran rejeki dengan melimpahnya tamu hingga tidak jarang pula mereka menolak tamu karena udah penuh. Jadi

16

// Juli 2013

alangkah baiknya jika berencana liburan ke Bandung pesan kamar hotel jauh hari sebelumnya. Sebenarnya apa sih menariknya Bandung itu? Wah, kalau pertanyaannya seperti ini tentulah jawabannya sangat relatif karena setiap orang punya ketertarikannya sendiri-sendiri. Jika ditelusuri, secara umum potensi wisata Bandung sudah bisa menjawab seluruh ketertarikan orang-orang akan kebutuhan wisata. Baik itu wisata alam, wisata belanja hingga wisata kuliner semua ada disini. Seperti tiga kata tadi “Jalan-Jajan-Belanja”.

Jalan-Jalan Bandung memang asyik untuk jalan-jalan. Menyusuri lika-liku jalanan Bandung membuat kenangan

tersendiri. Banyak spot menarik terhampar di sepanjang kota ini. Salah satunya adalah sepanjang Jalan Braga. Ya, inilah wilayah kota lamanya Bandung. Banyak gedung dengan arsitektur lawas dapat kita lihat disini. Pun juga bagi yang suka wisata malam di daerah ini banyak terdapat café dan diskotik. Berjalan di sepanjang Braga ini seolah kita di bawa pada masa kolonial Belanda. Memang pada masa itu di jalan ini bisa dibilang sebagai pusat berkumpulnya noni-noni Belanda. Beberapa butik busana dibuka disini. Sehingga Bandung dijuluki sebagai Parijs van Java. Masih ada beberapa spot menarik di dalam kota ini diantaranya Gedung Sate, Museum Geologi, Gedung Asia Afrika, dan masih banyak lagi.


Sementara jika ingin wisata alam juga banyak terdapat di daerah ini. Memang mesti agak keluar kota tapi tidaklah jauh dari pusat kota. Seperti daerah Lembang, Gunung Tangkuban Perahu, Kawah Putih, Situ Patengang dan kawasan Dago Pakar. Dan jika tujuannya adalah taman bermain bisa langsung meluncur ke Kampung Gajah, Trans Studio, Rumah Sosis, Floating Market, dan Bandung Treetop.

Jajan Nah, bagi para penikmat kuliner Bandung adalah surganya. Seribu satu macam makanan dapat kita jumpai disini. Mulai dari kelas kaki lima hingga bintang lima ada, tinggal bagaimana kocek kita aja. Jenis makanannya pun beragam, ada tradisional hingga

internasional. Deretan menu tradisional yang patut dicoba saat berada di Bandung diantaranya mie kocok salah satunya yang berada di Jalan Karapitan, bubur ayam Pak Otong yang berada di Pasar Andir, Perkedel Bondon, Kupat Tahu Gempol, Warung Makan Ce’Mar, Ronde Alkateri, Kopi Purnama, deretan warung makan di Punclut. Sementara deretan restoran yang bisa kita temui jika ingin lebih mengeksplor kuliner yang ada di kota ini antara lain Bumi Joglo, Nanys Pavilion, Sagoo, Selasar Sunaryo, Rumah Keboen, Rumah Kopi, Sierra, The Valley,The Peak, Maja House, Atmosphere, Sumber Hidangan, Braga Permai, Double Steak, dan maih banyak lagi. Intinya, Bandung tidak ada matinya bagi para pencari kenikmatan kuliner. Juli 2013 //

17


Special • Spot menarik Gunung Tangkuban Perahu, Kawah Putih, Situ Patenggang, Maribaya, Braga, Kampung Daun, Kampung Gajah, Taman Hutan Dago, Cihampelas, Trans Studio • Kuliner Karedok, Batagor, Mie Kocok Bandung, Perkedel Bondon, Lotek, Surabi Bandung, Combro, Misro, Nasi Timbel, Cendol, Pisang Molen, Peuyeum, Gepuk, Colenak, Bandrek, Cireng, Seblak, Keripik Setan, Es Goyobod, Ulukutek Leunca, Tutut, Rujak Cuka, Wajit, Es Lilin • How to get there Bagi Anda yang ingin berkunjung ke kota Bandung tanpa membawa kendaraan pribadi, Anda bisa naik travel atau naik pesawat Wings Air jika Anda dari Surabaya. Banyak travel tersedia untuk jalur JakartaBandung dengan waktu tempuh sekitar 2-3 jam.

Belanja Ya, kalau ke Bandung selain jalanjalan, jajan pastilah belanja. Dengan semakin maraknya factory outlet bertebaran semakin mengukuhkan kota ini sebagai destinasi wisata belanja khususnya fashion. Bandung yang terkenal dengan julukan Parijs van Java ini diakui atau tidak sudah menjadi panutan gaya busana kotakota lainnya. Rasanya kurang afdol jika ke Bandung belum mampir atau paling tidak melongok deretan factory outlet yang berjajar di sepanjang Jalan

18

// Juli 2013

Dago maupun Jalan Riau. Sebut saja Blossom, Heritage, Jetset, Grande, Stamp, Rumah Mode, Uptown, Glamour, Renariti, Happening, Raffles Hills dan masih banyak lagi yang siap memuaskan selera belanja kita. Jadi dapat dikatakan Bandung merupakan one stop destination bagi para pelancong yang ingin menikmati suasana liburan yang penuh cerita untuk dibawa pulang. Adventure anyone?


Juli 2013 //

19


Tips

20

// Juli 2013


Tempat Asyik Ngabuburit

di Bandung

Ramadan telah tiba! Mau kemana ya? Ada beberapa tempat asyik yang bisa dinikmati selama ngabuburit. Menikmati di tengah kerumunan banyak orang maupun menikmati panorama alam dapat dilakukan selama ngabuburit.

Juli 2013 //

21


22

// Juli 2013


Juli 2013 //

23


Event

Semarak

Pesta Rakyat Jakarta TEKS & FOTO RIMAN S. n.

24

// Juli 2013


D

alam rangka merayakan ulang tahun Jakarta ke 486, Jalan Jendral Sudirman hingga Jalan MH Thamrin ditutup mulai hari Sabtu 22 Juni pukul 17.45 sampai Minggu 23 Juni pukul 02.00 untuk menyelenggarakan Jakarta Nite Festival 2013. Ada delapan panggung hiburan yang didirikan Pemda DKI untuk menghibur warga Jakarta, mulai dari musik-musik modern hingga tradisional. Pada panggung pertama yang terletak di depan Bank Indonesia menampilkan musik keroncong. Tak jauh dari panggung pertama, berdiri panggung yang menyajikan musikmusik blues. Panggung ketiga yang berada di seputaran jalan Wahid Hasyim menyuguhi musik Jazz. Selanjutnya di panggung keempat berdiri panggung musik Reggae yang terletak di jalan Kebon Sirih. Berikutnya terdapat panggung dengan irama perkusi dan tradisional yang berada di jalan Sunda. Di depan Hotel Mandarin berdiri

panggung dangdut yang menjadi salah satu panggung favorit massa dari semua kalangan. Yang terakhir, tak jauh dari panggung dangdut, berdiri panggung rock n roll yang terletak di bundaran HI. Sekitar pukul 18.00 warga Jakarta sudah mulai berjalan membanjiri sepanjang Jalan MH Thamrin. Semua kalangan, mulai dari anak-anak hingga orang tua datang untuk ikut memeriahkan hari ulang tahun Jakarta ini. Para pedagang kaki lima pun ikut meramaikan Jakarta Nite Festival ini, mulai dari penjual kacang, minuman, bakso hingga penjual bando berlampu ada di sepanjang jalan. Polisi pun bersiaga di beberapa titik sepanjang Jalan MH Thamrin. Ada pula polisi-polisi yang berpatroli menggunakan sepeda. Ada tiga titik yang menjadi pusat keramaian, Bundaran HI, sekitar Djakarta Teater dan Monas. Para pengunjung ada yang hanya berjalan-jalan menikmati suasana, ada yang duduk-duduk sambil beristirahat, ada yang berfoto-foto dan

tentunya ada yang yang menikmati musik-musik yang dipentaskan di panggung-panggung yang tersedia sepanjang Jalan MH Thamrin hingga Jalan Sudirman. Yang paling ramai tentunya panggung paling merakyat, panggung dangdut. Selain ondel-ondel yang sudah menjadi ikon Kota Jakarta, ada juga delman-delman hias. Delman-delman ini berkeliling di seputaran Jalan MH Thamrin dan mangkal di dekat Balai Kota. Delman menjadi daya tarik tersendiri karena di Jakarta ini bisa dibilang sudah jarang terlihat. Warga pun banyak yang ingin mencoba menikmati suasana Jakarta Nite Festival ini di atas delman. Sebelumnya, Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo dan wakilnya Basuki Tjahaja Purnama memotong tumpeng setinggi 4,86 meter sebagai simbol ulang tahun Jakarta. Setelah itu, warga Jakarta pun saling berebut untuk mengambil bagian-bagian dari tumpeng raksasa tersebut. Juli 2013 //

25


Event

JAVA ROCKIN’LAND 2013

Back to 90’S

Gemuruh festival rock terbesar di Indonesia, Java Rockin’land, kembali diselenggarakan 22-23 Juni 2013 di Pantai Carnaval Ancol. Beberapa band dari berbagai genre musik rock baik itu international artists maupun Indonesian artist hadir dalam acara festival rock ini. Mereka mengisi udara Pantai Carnaval Ancol dengan musik rock secara bergantian dari 7 panggung yang ada di area festival.

M

usisi mancanegara yang ikut memeriahkan Java Rockin’land ini adalah Sugar Ray, Steelheart, Collective Soul, Sixpence None The Richer, Suicidal Tendencies, Lost Dinosaurs, Gossip, 88 Balaz, Go Chic, Hellogoodbye, Kensington, Utopia dan This Sanctuary. Sementara itu untuk musisi lokal yang hadir adalah /rif, Gigi, KOIL, Andra and The Backbone, J-Rocks, Kikan, Pas Band, Superglad, Edane, 7 Deadly Sins, Besok Bubar, Cherry Bombshell, Deadsquad, Efek Rumah Kaca, Gugun Blues Shelter, Hightime Rebellion, Jasad, Karnatra, Aftercome, Jukebox, Gigantor, Morfem, Buronan Mertua, Down For Life, Konspirasi, March, Musikimia, Navicula, Neonomora, Nick, Paper Gangster, Roxx, Rumah Sakit, Siksa Kubur, Sore, Story Starry Nite, X-Shibuya, Xiruz, The Milo, Gribs, Marche La Void, The Triange, Endah n Rhesa, Sentimental Moods, Matahari Bisu, Polkawars dan Monkey To Millionaire. Selama dua hari, para pengunjung disuguhi musik-musik rock berkualitas.

26

// Juli 2013


melakukan pertunjukan. Bahkan musik rock dengan segala atributnya sudah menjadi lifestyle bagi sebagian orang. Salah satu contoh yang terlihat adalah para penggemar KOIL. Mereka sengaja datang berkelompok dengan atributatribut KOIL untuk menyaksikan band kegemarannya ini tampil. Collective Soul yang menjadi band rock paling dituggu di hari pertama dan Sugar Ray di hari kedua benarbenar menjadi pusat perhatian para penonton. Bisa dibilang hampir semua pengunjung Java Rockin’land tersedot ke panggung mereka. Steelheart, band lawas pelantun lagu She’s Gone yang menjadi salah satu band penutup Java Rockin’land 2013 menjadi salah satu yang paling ditunggu juga.Para penonton dihibur dengan suara tinggi yang dimiliki oleh vokalis grup band ini, Miljenko Matijevic. TEKS & FOTO RIMAN S. n.

Tapi ada yang menarik dari para pengunjung ini, mereka lebih menikmati musik-musik tahun 90-an. Mereka lebih hafal dan menikmati musik-musik era 90-an. Seperti yang dikatakan vokalis /rif, Andi saat manggung di Java Rockin’land bahwa musik-musik yang bagus dan banyak digemari saat ini adalah musik-musik era 90-an, setelah itu yang terjadi hanya pengulangan-pengulangan saja. Hal itu terlihat jelas saat Java Rockin’land 2013 digelar, para penonton lebih menyukai musik-musik era 90-an yang dibawakan hampir semua band. Saat Gigi, /rif hingga Sugar Ray membawakan musik

mereka yang menjadi hits di era 90-an, para penonton tampak lebih antusias dan ikut bernyanyi. /rif dengan lagu Radja dan Loe Toe Ye-nya, Gigi dengan Andai dan 11 Januari-nya, Collective Soul dengan Shine dan Run-nya, Sixpence None The Richer dengan Kiss Me dan Thre She Goes-nya atau Sugar Ray dengan lagunya Every Morning, Someday, When Its Over dan Fly-nya menjadi lagu-lagu yang ditunggutunggu para penonton. Musik rock juga memiliki penggemar yang loyal. Para penggemar ini rela mengikuti band yang digemarinya kemanapun mereka Juli 2013 //

27


Review

Despicable Me 2

The Wolverine Logan berpetualang ke Jepang, dimana pada akhirnya ia menemukan sosok pada masa lampau yang mengharuskan ia bertarung dan membuatnya pada masalah yang tak berujung. Hal ini membuatnya merasa rapuh, dikarenakan rasa tertekan yang mendera fisik dan mentalnya. Ia tidak hanya melawan samurai-samurai namun juga pergulatan dalam dirinya akan keabadaian dan kekuatan yang makin bertumbuh besar dalam dirinya. Genre Action•Adventure•Fantasy // Pemain Hugh Jackman•Famke Janssen• Will Yun Lee // Sutradara James Mangold

Pacific Rim

// Juli 2013

Genre Animation•Comedy•Family // Pemain Steve Carell•Ken Jeong•Miranda Cosgrove // Sutradara Pierre Coffin•Chris Renaud

Genre Action•Adventure•Sci-Fi // Pemain Charlie Hunnam•Idris Elba•Ron Perlman // Sutradara Guillermo del Toro

Monster raksasa maha dahsyat yang dinamakan Kaiju yang bangkit dari lautan. Perang besar untuk mengalahkan para monster tersebut demi keselamatan jutaan umat manusiapun dimulai. Untuk mengalahkan monster Kaiju, mereka harus menggunakan senjata canggih berbentuk robot yang disebut

28

Kisah seorang mantan penjahat,Gru (Steve Carell) dan tiga gadis kecilnya, Margo, Edith, and Agnes. Namun kehidupannya mulai terganggu kembali saat muncul tokoh penjahat baru, El Macho.

“Jaegers”. Robot tersebut akan dikendarai oleh pimpinan Pilot (Charlie Hunnam) dan anak buahnya (Rinko Kikuchi). Bersama mereka berjuang mati-matian dan menjadi satu-satunya harapan bagi jutaan umat manusia dari teror monster tersebut.


Rantau 1 Muara Penulis A. Fuadi

Buku ke-tiga trilogi “Negeri 5 Menara� bercerita tentang konsistensi untuk terus berkayuh menuju tujuan, tentang pencarian belahan jiwa, dan menemukan tempat bermuara. Muara segala muara. Tentang seorang bernama Alif, dimulai dengan memiliki prestasi baik saat mahasiswa, menjadi wisudawan dengan nilai terbaik. Menjadi wartawan di sebuah majalah terkenal, kemudian Alif meraih beasiswa ke Washington DC, mendapatkan pekerjaan yang baik dan memiliki temanteman baru di Amerika. Hidupnya berkecukupan dan tujuan ingin membantu adik-adik dan Amak pun tercapai. Life is perfect, sampai peristiwa 11 September 2001 di World Trade Center, New York, yang menggoyahkan jiwanya. Kenapa orang dekatnya harus hilang? Alif dipaksa memikirkan ulang misi hidupnya. Dari mana dia bermula dan ke mana dia akhirnya akan bermuara? Hidup hakikatnya adalah perantauan.

Terima Kasih Ibu: Malaikat Tak Bersayap Penulis @terimakasihibu

Betapa pun besar dan hebat pemberianku padamu, tidak akan pernah dapat menggantikan darah yang pernah kau tumpahkan saat melahirkanku, tidak akan pernah mampu membalas air susumu yang telah mengalir di darahku. Maafkan aku, Ibu. Maafkan atas segala perkataan dan perbuatan kasarku padamu. Maafkan jika aku telah sering menyakitimu. Dan, engkau selalu saja dengan hati seluas samudra mau memaafkan anakmu ini, betapa pun besarnya salahku padamu. TERIMA KASIH IBU. Jika kita dapat meneteskan air mata saat mengenang jasa ibu kita, maka itulah daya ungkit kesuksesan yang tak terhentikan. Temukan daya ungkit emosional Anda dalam buku ini

Titik Nol Penulis Agustinus Wibowo

Titik Nol merupakan buku ketiga yang ditulis oleh Agustinus. Sebelumnya ia juga pernah menuliskan pengalamannya sebagai backpacker dalam buku Selimut Debu (2010) dan Garis Batas (2011). Terpukau pesona kata “jauh�, si musafir menceburkan diri dalam sebuah perjalanan akbar keliling dunia. Menyelundup ke tanah terlarang di Himalaya, mendiami Kashmir yang misterius, hingga menjadi saksi kemelut perang dan pembantaian. Dimulai dari sebuah mimpi, ini adalah perjuangan untuk mencari sebuah makna. Hingga akhirnya setelah mengelana begitu jauh, si musafir pulang, bersujud di samping ranjang ibunya. Justru dari ibunya yang tidak pernah ke mana-mana itulah, dia menemukan satu demi satu makna perjalanan yang selama ini terabaikan. Juli 2013 //

29


Leisure

We Know How To Please You Satu lagi hadir untuk menjawab kebutuhan akomodasi yang berkualitas selama di kota Yogyakarta. Ya, Hotel Grand Zuri Malioboro yang dibuka sejak bulan lalu dan berlokasi tepat di Jl. Mangkubumi No.18, Malioboro ini mengerti betul bagaimana menyambut dan menerima setiap tamu yang datang dengan pelayanan yang ramah dan berkualitas. Hotel bintang tiga plus dengan desain minimalis dan arsitektur modern ini memiliki 138 kamar dan berlokasi sekitar 200 meter dari pusat perbelanjaan Malioboro. Dilengkapi fasilitas kolam renang unik dan restoran serta lounge yang terbuka menghadap jalan Mangkubumi dengan ambience pusat kota yang santai. Diharapkan dapat memenuhi kebutuhan pengguna jasa perhotelan, baik dalam rangka perjalanan dinas maupun liburan. Hotel Grand Zuri Malioboro siap melayani tamu dengan memberikan pelayanan berkualitas, kenyamanan dan pengalaman yang tidak terlupakan. Jadi tunggu apa lagi?

30

// Juli 2013

Menyambut Ramadhan di Padjadjaran Suites Hotel & Conference Bogor Menyambut datangnya bulan suci Ramadhan, Padjadjaran Suites Hotel & Conference Bogor menyiapkan berbagai paket dengan harga khusus. Momen Ramadhan ini juga merupakan momen yang tepat untuk menjalin tali silaturahmi bersama keluarga maupun rekan terdekat. Oleh karena itu, sangat pas apabila pada bulan Ramadhan ini diisi dengan kegiatan buka puasa bersama orang – orang tercinta. Padjadjaran Suites menyediakan paket buka puasa mulai dari Rp 95.000nett per pax termasuk aneka ta’jil. Sebagai hotel bisnis, Padjadjaran Suites tidak lupa membuat paket meeting spesial sepanjang bulan Ramadhan. Harga yang ditawarkan pun juga spesial namun tidak mengurangi fasilitas yang diberikan termasuk buka puasa dengan aneka ta’jil. Sepanjang Ramadhan, tidak perlu takut kesulitan untuk mencari lokasi untuk menjalankan ibadah shalat tarawih karena Padjadjaran Suites selalu menggelar shalat tarawih berjamaah di hotel untuk mengakomodasi kebutuhan tamu maupun karyawan.


Juli 2013 //

31


Travel

Baubau

Beaches, Forts and History in South East Sulawesi TEXT & PHOTOS BY CAMPBELL BRIDGE

32

// Juli 2013


H

idden away off the tip of remote South East Sulawesi, Pulau Buton and its largest town, Baubau, are in many ways a microcosm of much that is interesting and beautiful about Sulawesi and Indonesia. As I standing on top of the hill which dominates the town of Baubau, I find myself within the remnants of a most impressive fort. The walls and gun emplacements (many with real Dutch cannons still bearing the logo of the Dutch East India Company – the VOC) stretch for 3 kilometres. For centuries the fort was the guardian of the extraordinarily strategic position of Baubau right on the southernmost tip of the eastern arm of Sulawesi. It was here that the Dutch needed to protect their spice fleets bearing rich cargoes of nutmeg and cloves coming from Banda and Ternate to the east. From here, the ships travelling west to Batavia and then onto Europe had to

run the gauntlet of the Bugis and other pirates of South Sulawesi. Without the protection of the fort and the Dutch forces in Baubau, such fleets were at the mercy of the marauders as they entered the dangerous waters between Buton and Java. Today, the former fortress, the remnants of the palaces of the rulers of this ancient Islamic sultanate, a museum and the oldest mesjid in Sulawesi, still well preserved, remain. A delightful way of experiencing the present and sensing the past of this historic place is to simply spend a couple of hours wandering in the evening around the many sights on the top of the hill inside the walls of the fort. The centrepiece of this area is the Walio keraton with its relatively modern teak building. Wandering beyond the keraton to the top of the hill here gives you spectacular views over the ocean and surrounding islands. Islam and

the some pre-Islamic traditions blend here. While people enter the mosque for maghrib prayers, under large shady trees behind me other local people pay homage at the tomb of Sultan Murham. Up here is a most peaceful place to simply sit and contemplate the traditions and history of this island. Watch the sunset and take in the atmosphere – it is not hard here to cast your mind and imagination back to a time three or four centuries ago. Looking out over the blue and white stone mosque which happens to be the oldest unrestored mosque in Sulawesi (dating from 1712), you can almost still picture the scene 300 years ago when Dutch ships resting at anchor in the narrow strait prepared themselves for the next assault by the Bugis marauders. Things are very much more peaceful these days. One can wander along the walls and explore for hours. The walls themselves are remarkably

Juli 2013 //

33


Travel

well preserved. Inside the walls of this living monument, many Butonese families still live in their beautiful traditional houses with their bright painted timber facades is spectacular flower gardens. As elsewhere in Indonesia the local people are overwhelmingly friendly. I found myself being invited into houses to be given tea and snacks. With so few tourists in these parts, the people were almost overwhelmingly curious about where I came from, how I liked Indonesia, and why I was in Baubau. I was told with great pride how many centuries ago, a queen married a Javanese prince and their descendants became the royal family of Pulau Buton. In 1540 the ruler converted to Islam and took on the name of Sultan. The people here did not succumb to the Dutch without a struggle. The first attempt in 1637 to take the keraton by the Dutch was resisted. By the end of the century the Dutch succeeded in

34

// Juli 2013

subjugating the Butonese. As I wander along the high walls of the fort and incredibly steep terrain beneath them, it is not hard to see finally conquering this place and these proud people proved so difficult. Like so many other parts of Indonesia which are similar, Baubau has an interesting town town and port area. Its port and wonderful markets with their fresh fruit, fish and vegetables provide plenty of photographic opportunities. While the town is stretched out in a long and relatively narrow strip along the waterfront and below the fort, it is relatively easy to get

around by taxi or ojek. Like so many other islands in Sulawesi and Maluku, there are beautiful clean white sand beaches within easy reach of Baubau. Pantai Nirwana, about 11 km from the centre of town, has a picture postcard setting under the palm trees. It is a superb place to swim or snorkel in clear clean water. While on the weekends it can get a little noisy and crowded (by Baubau standards) it is relatively deserted by the standards of Bali or Jakarta. During the week it is deserted by any standards. Any time it is a wonderful place to simply swim or chill out in the


warm clear water. 10 kilometres further out of town, Pantai Batauga is every bit as pretty with even fewer people. While the daily Wings flight to Baubau makes it an easily accessible destination in its own right, the more adventurous can travel on from Baubau to the Tukangbesi Islands - the area of Wakatobi Marine National Park. When Jacques Costeau first came here a couple of decades ago he thought the diving at Wakatobi was as good as anywhere he had ever seen. As well as its great scenery and extraordinary marine attractions, this is yet another fascinating cultural area with large numbers of Bajo (“sea gypsies)� living in

traditional houses set on the ocean on stilts in the area. While appearing to be so far off the beaten track but still readily accessible, Pulau Buton remains a fascinating destination untrammelled by mass tourism. It has plenty to interest everyone from nature lovers, to beach lovers and history enthusiasts. While there are still remnants of the preIslamic traditions of Indonesia, many signs of the Dutch colonial influence, and wonderful beaches on which to relax, Baubau definitely has some feel of the modern frenetic life of moderate size Indonesian towns with its markets, motorcycles and overwhelmingly

friendly people. There are adequate hotels in Baubau (the Rajawali is quiet and has a nice pool a couple of kilometres east of the port), and there are plenty of places to sample Indonesian and Chinese food. As impressive as the setting and the history of Baubau alone might be, there much to keep you amused for a day or two. It is perhaps disappointing that many people passing through simply regard Baubau as a stepping off point to the Tukangbesi Islands and the wonderful diving and snorkelling of Wakatobi. Pulau Buton and Baubau is well worth the trip in its own right.

Juli 2013 //

35


Hot Stuff

Asus Transformer Book Trio Asus Transformer Book Trio merupakan perangkat 3-in-1 pertama di dunia dengan layar yang dapat dilepas-pasang dan menggunakan dua sistem operasi yaitu Windows 8 dan Android. Asus Transformer Book Trio dapat digunakan dalam 3 mode pemakaian yaitu mode Ultrabook, desktop PC dan tablet PC. Pada mode Ultrabook, menggunakan sistem operasi Windows 8 dengan keyboard dan layar sentuh Full HD 1920x1080p. Saat dalam mode tablet ditenagai oleh prosesor Intel Atom Z2580 2.0GHz dengan kapasitas ruang penyimpanan 64GB. Pada mode ini menggunakan sistem operasi Windows 8 atau Android 4.2 Jelly Bean. Saat menjadi desktop PC, Asus Transformer Book Trio disokong oleh prosesor Intel Core i7 generasi keempat, hard disk sebesar 750GB, dan port koneksi untuk terhubung ke layar tambahan.

Samsung TV 4K UHD TV 4K Samsung dengan ukuran diagonal layar 85 inci, menjadikannya yang terbesar di dunia untuk saat ini.
S9 memiliki bingkai yang dinamakan Samsung sebagai Timeless Gallery frame. Bingkai sekaligus stand (penyangga) ini menjadikannya seperti sebuah lukisan yang sedang dipamerkan. Di dalam bingkainya ini, Samsung memasukkan speaker 2.2 channel.
Selain itu, Samsung telah memasukkan prosesor quad-core untuk kinerja multitasking lebih cepat, teknologi Precision Black Pro untuk warna hitam dan putih yang lebih sempurna serta kendali suara dan gesture. Samsung S9 telah dilengkapi fitur upscaling untuk meningkatkan resolusi konten HD menjadi resolusi UHD menggunakan software. Samsung belum mematok harga jual resminya. Jika melihat harga TV 4K 84 inci yang sudah beredar, sepertinya S9 akan dijual paling murah di kisaran 200 juta.

36

// Juli 2013


HTC Butterfly S

Sony NEX-3N Seri Alpha NEX memiliki pendatang baru yaitu Sony NEX3N. Kamera teringan dan terkecil untuk kategori kamera dengan lensa yang dapat dipertukarkan. Kamera ini memiliki grip yang didesain lebih kecil dan tekstur di grip ditambahkan supaya tidak licin. Meski kecil, kamera ini mengusung berbagai fitur yang mumpuni seperti sensor 16.1 MP jenis Exmor HD CMOS APS-C. ISO dari 100 sampai 16.000. Dilengkapi juga dengan prosesor BIONZ dengan fitur adaptive noise reduction sehingga dapat menghasilkan gambar yang bebas noise dan tajam. LCD 3 inci yang dapat ditilt maupun diflip sampai 180 derajat. Dan teknologi Auto Object Framing memungkinkan kamera mengindientifikasi objek apakah seseorang, beberapa orang atau bahkan objek bergerak maupun makro serta mampu mentrim adegan dan menyusun ulang gambar. Selain itu kamera ini mampu merekam video FULL HD dalam format MP4 maupun AVHCD.

Butterfly S masih mengusung konsep phablet dengan layar 5 inci dan menggunakan lapisan kaca Corning Gorilla Glass 3. Memiliki prosesor Qualcomm Snapdragon 600 berkecepatan 1.9GHz quad core, yang akan menyamai performa Samsung GALAXY S4. Kinerja prosesornya tersebut akan ditunjang dengan RAM sebesar 2GB serta memori internal 16GB, lengkap dengan slot microSD. Untuk kamera, Butterfly S memiiliki UltraPixel dengan sensor BSI sebesar 1/3 inci serta 2.0 micron pixel size, plus lensa bukaan f/2.0 yang mampu menghasilkan foto maksimum berukuran 8MP serta video Full HD. Butterfly S menggunakan sistem operasi Android v4.2 Jelly Bean. HTC akan meluncurkan Butterfly S pertama kali untuk pasar Taiwan dengan banderol sekitar Rp7,7 jutaan pada Juli mendatang dengan beberapa pilihan warna.

XBox One XBOX One hadir dengan desain klasik dan minimalis dalam balutan warna hitam elegan. Perubahan desainnya juga terlihat pada Kinect yang kini berbentuk persegi panjang tanpa lengkungan dan dilengkapi dengan 250k pixel sensor infrared, dan sebuah webcam dengan lensa wide. Selain dapat menangkap pergerakkan tubuh, Kinect kini menangkap pergerakkan otot dan perubahan wajah serta dapat mengendalikan XBOX One hanya dengan perintah suara. Microsoft membekali One dengan prosesor dari AMD Jaguar yang telah mendukung penuh DirectX versi terbaru yaitu DirectX 11.1 dan telah dilengkapi memori ESRAM 32MB high bandwidth serta memori RAM DDR3 sebesar 8GB. XBOX One juga hadir dengan Blu-Ray Combo drive yang menggantikan DVD-drive XBOX 360 dengan kapasitas ruang penyimpanan internal sebesar 500GB. XBOX One mampu menampilkan visual definisi tinggi pada resolusi 1080p dan 4K dengan dukungan tata suara 7.1 surround. XBOX One juga memuat 3 buah port USB 3.0, port Ethernet, digital optical audio output, HDMI input dan HDMI output, serta koneksi Wi-Fi yang telah mendukung fitur Wi-Fi Direct.

Juli 2013 //

37


Tips

38

// Juli 2013


bali section

Harris Sunset Road B Hotel Harris Jimbaran MaxOne Jimbaran foto B HOTEL BALI

Juli 2013 //

39


Bali Section

Meeting in Style Ingin meeting dengan suasana yang berbeda? Tidak salah jika Anda memilih HARRIS Hotel & Residences Sunset Road Bali. Paket Meeting in Style yang ditawarkan hotel ini menyediakan 5 ruang pertemuan termasuk 1 ballroom yang unik dan luas untuk acara meeting, pameran, gathering, pesta ulang tahun hingga pesta pernikahan dengan kapasitas hingga 500 orang. Juga tersedia function rooms dengan kapasitas 20 orang hingga 150 orang di Friendly, Funky, Winky, Funky-Winky Room. Yang terbaru adalah The Forest, areal taman yang teduh dan sejuk diatas lahan seluas 800 m2 ini dapat menampung hingga 500 orang dengan set up meeting yang bervariasi. Paket Meeting in Style di HARRIS Hotel & Residences Sunset Road dimulai dengan harga Rp. 250.000 nett untuk Fullday meeting, termasuk dengan 2 kali coffee break, makan siang atau makan malam, dan dilengkapi dengan semua peralatan meeting, Wifi gratis sepanjang acara anda, sound system, dan LCD Projector. Tersedia juga paket Meeting in Style lainnya seperti coffee break, Paket Halfday, ataupun Paket Fullboard yang termasuk dengan akomodasi menginap. Jadi tunggu apa lagi?

Harris Hotel Bukit Jimbaran Bali See Bali Differently… Hotel yang terletak di Puncak Bukit Jimbaran ini telah siap menyambut kedatangan tamu untuk urusan bisnis, turis domestik dan mancanegara. Dengan pemandangan seluruh Pulau Bali menjadikan hotel ini yang tertinggi di Bali. Lokasi hotel yang dekat dengan Garuda Wisnu Kencana Cultural Park (GWK), Uluwatu Temple, New Kuta Golf Course, Balangan Beach, Pandawa

40

// Juli 2013

Beach, Dreamland Beach dan Jimbaran Shopping Center memberi nilai tambah bagi Anda yang menginap di hotel dengan 245 kamar dengan tipe Harris Room dan Suite. Fasilitas pendukung yang tersedia seperti swimming pool yang dilengkapi beberapa Sunbath Deck, H’Spa dilengkapi Reflexology massage, Sauna dan Jacuzzi, juga fasilitas Fitness Center

serta Dino Kid’s Club untuk anak-anak. Fasilitas Rooftop Wedding Chapel dan The Jim’Bar’N Rooftop Bar, Lounge and Dining yang menjadi nilai tambah hotel ini dengan pemandangan 360° Pulau Bali dari ketinggian di bagian selatan Samudera Hindia dan Teluk Jimbaran. Juga tersedia The Unique & Funky Meeting Rooms dengan kapasitas 300 orang.


b Hotel BaliÂ

be can be anything‌ Nama hotel yang unik kembali hadir di Bali. Berlokasi di jalan utama Imam Bonjol, hotel bintang empat ini dapat ditempuh dengan jarak 20 menit dari Bandara Internasional Ngurah Rai dan hanya 10 menit perjalanan ke pusat hiburan, belanja dan pantai di seputaran Kuta dan Seminyak. Untuk mengakomodir agenda bisnis Anda, b Hotel Bali menyediakan empat ruang pertemuan dan sebuah ballroom dengan kapasitas maksimal mencapai 350 orang. Fasilitas lain pada hotel yang memiliki 233 total kamar dan 2 buah Suite Room dengan desain interior a la Bali modern ini adalah Pangi Restaurant yang menjadi satu dengan Lounge, Business Center, Pool Bar, In House Clinic, Money Changer, kolam renang dewasa dan anak yang dibedakan, Car Rental Services dan tentunya akses internet gratis. Untuk menambah kenyamanan para tamu yang menginap, mereka juga menyiapkan pelayanan antar-jemput menuju beberapa pusat hiburan ataupun perbelanjaan. Jika target Anda adalah hotel berbintang empat yang mudah untuk menjangkau Denpasar ataupun Kuta dalam melakukan agenda bisnis ataupun berwisata, maka tak salah jika memilih b Hotel Bali.

Juli 2013 //

41


Bali Section

RESTO / KAFE

TEMPAT PENGINAPAN

TEMPAT BELANJA

SPA

TEMPAT MENARIK

MaxOneHotels.com @ Bukit Jimbaran Berlokasi di Jimbaran dengan tema dan suasana surfing, MaxOneHotels Bukit Jimbaran Bali merupakan salah satu pilihan akomodasi dengan konsep butik hotel yang menyuguhkan pemandangan Pantai Jimbaran dan Tanjung Benoa dari kamar dan roof top. Lokasi hotel ini sangat strategis, dekat dengan pantaipantai kelas dunia seperti Dreamland, Padang-Padang, Balangan, Suluban, dan yang terbaru adalah Pantai Pandawa yang merupakan surga bagi para wisatawan yang senang dengan suasana pantai, laut dan aktivitas surfing. Dengan jarak tempuh hanya 15 menit dari Bandara Internasional Ngurah Rai, hotel ini memiliki 98 kamar dengan 4 tipe kamar yang unik. 42 Happiness Room, 50 Max Happiness Room dengan pemandangan laut, 3 Warmth Room, dan 3 Love Room (kamar untuk keluarga), dengan ciri khas modern smart hotel yang didesain khusus untuk para wisatawan yang ingin menikmati fasilitas hotel berbintang dengan harga terjangkau. Kebahagian (Happiness), Kehangatan (Warmth), dan Cinta (Love) merupakan jiwa dari MaxOneHotels Bukit Jimbaran Bali yang akan didapat oleh para tamu selama menginap dan menikmati fasilitas hotel seperti Kolam Renang dan Love Shack Bar di roof top, MaxSpa, Coffee World cafĂŠ and bar, dan Mini Market.

42

// Juli 2013

PURA


NOW OPEN!

Feel The Experience

OPENING PACKAGE

Rp 500,000++ room/night Valid from July – September 2013 Includes: Daily buffet breakfast for 2 persons, Return airport transfers (minimum stay of two nights)

Facilities: 196 rooms • 3 Meeting rooms which can be combined into a spacious ballroom • Restaurant and Lobby Lounge Spa, Fitness Centre and Outdoor Swimming Pool Daily free shuttle service to Kuta Area according to hotel schedule • Free Wi-Fi access throughout the hotel Jalan Sunset Road 88S, Seminyak, Bali 80361 - Indonesia Telephone: (62-361) 739 888 Facsimile: (62-361) 739 777 E-mail: bali-sise@swiss-belhotel.com

Passion & Professionalism

HONG KONG • CHINA • VIETNAM • PHILIPPINES • MALAYSIA • INDONESIA THAILAND • AUSTRALIA • NEW ZEALAND • KUWAIT • QATAR • BAHRAIN IRAQ • OMAN • SAUDI ARABIA • UNITED ARAB EMIRATES

SPE PROCMIAL O Luangkan waktu bersama keluarga di Hari Raya Idul Fitri di Aston Kuta Menginap selama 2 malam dan Buffet Dinner pada hari pertama Lebaran dengan membayar hanya: Rp. 2,948,000/nett di Superior room Rp. 3,948,000/nett di Family room Periode perjalanan: 7 - 11 Agustus 2013 Berlaku untuk WNI dan pemegang KITAS

Jl. Wana Segara, Kuta 80361 Bali - Indonesia t: +62-361 - 754 999 f:+62-361 - 765 506 e: Info@AstonKuta.com www.AstonKuta.com Juli 2013 //

43


44

// Juli 2013


Juli 2013 //

45


Wings Air Route Map

46

hub sumatra

penerbangan ke jakarta dengan lion air

hub jawa-bali

penerbangan ke jakarta dengan lion air

// Juli 2013


hub makassar penerbangan ke jakarta dengan lion air

hub manado-ambon penerbangan ke jakarta dengan lion air

Juli 2013 //

47


welcome aboard

Yang harus Anda ketahui tentang keamanan, kenyamanan & keselamatan Anda didalam pesawat

Ponsel

Perjalanan Dengan Anak-Anak

Semua ponsel dan peralatan elektronik yang menggunakan pemancaran radio tidak diperbolehkan selama berada didalam pesawat, hal ini sangat mengganggu sistem navigasi dan komunikasi dengan menara pengawas setempat.

Wings Air tidak menyediakan makanan bayi untuk rute domestik dan popok tidak disediakan dipesawat. Wings Air hanya menyediakan air panas untuk susu bayi.

Peralatan Elektronik Untuk penggunaan Laptop dan PDA boleh dipergunakan setelah fasten seatbelt “OFF”, dengan menggunakan flight mode. Setelah fasten seatbelt “ON” untuk persiapan mendarat, maka penumpang harus mematikan laptop dan PDA tersebut.

Barang Berbahaya Lainnya Barang- barang yang mudah terbakar (seperti korek api), meledak (petasan), material yang mengandung magnet, baterai, tabung gas, tidak diperbolehkan untuk dibawa.

Merokok Peraturan Pemerintah melarang kegiatan merokok selama dalam penerbangan, Terdapat detektor asap disemua toilet dan akan dikenai sanksi bagi yang melanggar peraturan.

48

// Juli 2013

Bagasi Barang atau benda tajam harus di pak dalam bagasi dan tidak diperkenankan untuk dibawa kedalam bagasi kabin.Bawalah benda berharga dalam tas yang Anda bawa sendiri. Perhatikan berat bagasi Anda. • Bagasi untuk Rute Domestik Kelas Ekonomi : 15 kg - ATR

Utamakan Keselamatan

• Sabuk pengaman harus selalu terpasang sewaktu take-off dan landing. Dianjurkan untuk selalu memasang seat belt selama penerbangan. • Barang bawaan harus diletakan di atas kepala atau dibawah kursi di depan Anda. • Silakan membaca kartu instruksi keselamatan yang terdapat di dalam kantung kursi. Di kartu tersebut Anda bisa mengetahui pintu darurat dan letak jaket pelampung. • Perhatikan baik-baik demo keselamatan dan instruksi yang diberikan oleh cabin crew.


Juli 2013 //

49


50

// Juli 2013


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.