1 minute read

menyenangkan

Pak Made kemudian mengajak anak-anak untuk berbaris dan memulai pawai. Anak-anak yang membawa umbul-umbul dan payung hias berbaris di bagian depan. Di barisan berikutnya adalah anak-anak yang mengangkat ogoh-ogoh dilanjutkan di barisan belakang adalah anak-anak yang megambel beleganjur.

Pawai berjalan dengan meriah. Anak-anak terlihat ceria dan penuh semangat menggerakkan ogoh-ogoh mengikuti irama beleganjur. Demikian juga yang membawa umbul-umbul. Mereka mengerak-gerakkannya sehingga pawai terlihat lebih meriah. Sepanjang jalan mereka meneriakkan yel-yel, “Eee...eee.....yaaa!”

Advertisement

Gambar 3.28 Pawai ogoh-ogoh

Sumber foto: TK Sai Prema Kumara Denpasar (2019)

Setelah anak-anak puas melakukan pawai, Pak Made kemudian mengajak anak-anak kembali ke sekolah.

Sebelum pulang, tak lupa anak-anak merapikan kembali semua peralatan yang dipakai untuk pawai. Para orang tua juga membantu menyimpan sanan dan ogoh-ogohnya. Pawai ogoh-ogoh pada hari itu berjalan dengan baik dan anakanak mendapatkan banyak pengalaman bermain yang menyenangkan.

Tahap Penyimpulan

Keesokan harinya, Pak Made memutarkan video rekaman pawai ogoh-ogoh di layar LCD. Kompilasi foto-foto dan rekaman video merupakan gabungan dokumentasi orang tua dan dokumentasi pihak sekolah.

80 Buku Panduan Guru Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila untuk Satuan PAUD

This article is from: