Enviro HIMPUNAN MAHASISWA TEKNIK LINGKUNGAN ITB PRESENTS:
the green guide
Tidak untuk diperjualbelikan
Kilas Lingkungan: Permasalahan Lingkungan di Indonesia Highlight: Desalinasi Waste to Energy Around the World: Renewable Energy di Nergara Lain FYI: Manfaat Kotoran Manusia
16th edition/2015
&
RENEWABLE
ENERGY
ENVIRONMENTAL TECHNOLOGIES
Disponsori oleh:
PROGRAM STUDI TEKNIK LINGKUNGAN FAKULTAS TEKNIK SIPIL DAN LINGKUNGAN INSTITUT TEKNOLOGI BANDUNG
e ve nt s
INTERNATIONAL STUDENT ENERGY SUMMIT 2015
I
nternational Student Energy Summit atau biasa disingkat ISES merupakan sebuah forum global yang fokus membahas manajemen sumber daya berkelanjutan dan peran siswa dalam mengembangkan energi di masa depan. Event ini pertama kali diselenggarakan di Calgary, Canada pada tahun 2009 oleh sekelompok siswa di Universitas Calgary yang memiliki ide sederhana untuk membuat sebuah konferensi tentang energi dari siswa dan untuk siswa. ISES 2009 kemudian menjadi sebuah pergerakan global yang menginspirasi 350 partisipan dari 30 negara yang berbeda serta para ahli dalam bidang energi untuk membagikan pengetahuan mereka demi mengembangkan sistem energi dan masa depan yang berkelanjutan. Kesuksesan event ISES ini selanjutnya menjadi program yang rutin diadakan dua tahun sekali di berbagai institusi akademis di seluruh dunia, memberikan fasilitas bagi siswa untuk kembali
12
berkumpul untuk meningkatkan ketertarikan mereka terhadap energi. ISES diadakan kembali pada tahun 2011 di Vancouver, Canada, serta tahun 2013 di Trondheim, Norwegia. Tahun 2015 ini, ISES diselenggarakan di Bali, Indonesia dengan institusi tuan rumah Institut Teknologi Bandung serta diketuai oleh Hilman Syahri Fathoni (Teknik Geologi). Mengusung tema “Connecting the Unconnected� ISES 2015 ingin membuka wawasan bagi semua elemen agar dapat berpikir kritis, serta memberikan sudut pandang baru untuk mengevaluasi tantangan energi yang dihadapi dunia. Hal tersebut dapat dicapai dengan menggunakan berbagai multidisiplin ilmu dan kerjasama dari berbagai stakeholder dari individu hingga komunitas global.
Program ISES fokus terhadap tiga pilar utama yang dianggap sebagai kunci dari isu energi, yaitu Markets & Regulation, Global Energy Dynamics, serta Technology & Innovation. Keseluruhan acara diselenggarakan mulai tanggal 10 hingga 13 Juni 2015 yang terdiri dari konferensi, workshops, kompetisi karya ilmiah, field trip, dan aktivitas sosial. Kegiatan tersebut dirangkum dalam mata acara antara lain Student Case Competition, Plenary Session, Parallel Session, Cultural Night, dan Changemaker Panel yang dapat memfasilitasi para peserta untuk banyak berdiskusi.
Yang menarik dari ISES ini adalah program Student Case Competition, di mana para delegasi akan ditantang untuk mempelajari isu yang berkaitan dengan energi secara global, kemudian mengumpulkan kemampuan serta ilmu yang diperlukan untuk menyelesaikannya. Topik yang dibawakan pun bermacam-macam, mulai dari Energy Access, Investment and Risk for Sustainable Energy Venture, Changing Trends in Fossil Fuel Markets, hingga Sustainable Cities, dan masih banyak lagi.
ISES 2015 mampu mendatangkan pembicarapembicara terkenal seperti Sri Mulyani dari World Bank, Suleiman Jasir Al-Herbish (Direktur Umum OPEC Fund for International Development / OFID), Noeleen Heyzer (mantan Under-Secretary General untuk United Nations), Maumoon Abdul Gayoom (mantan presiden Maldives), serta banyak pembicara terkenal lainnya dari berbagai bidang. Peserta dalam acara ini mencapai 800 delegasi yang berasal dari 80 negara berbeda serta terdiri atas mahasiswa sarjana S1 maupun S2. Semoga event ini nantinya dapat membawa nama baik Indonesia serta menjadi wadah bagi para siswa untuk bergerak bersama dalam bidang energi agar dapat mewujudkan sustainable future.
12
k i las l i n g k u n g a n
PERMASALAHAN LINGKUNGAN
DI
L
INDONESIA
ingkungan merupakan isu yang sangat penting. Pada saat ini seringkali pembahasan mengenai isu permasalahan lingkungan di kesampingkan dan dijadikan pilihan terakhir dari suatu kebijakan. Sampai saat ini, terdapat banyak permasalahan lingkungan hidup yang ada di dunia dan berakibat buruk pada kondisi lingkungan. Mayoritas permasalahan lingkungan tersebut diakibatkan oleh adanya pencemaran akibat perilaku manusia yang tidak bertanggung jawab.
14
Oleh: Ricky Alamsyah TL’12
Pencemaran adalah masuk atau dimasukkannya mahluk hidup, zat, energi dan/ atau komponen lain ke dalam air, udara atau tanah, sehingga kualitas air, udara atau tanah menjadi kurang atau tidak dapat berfungsi lagi sesuai dengan peruntukkannya. Pencemaran dikelompokan sebagai berikut : Lingkungan merupakan isu yang sangat penting. Pada saat ini seringkali pembahasan mengenai isu permasalahan lingkungan di kesampingkan dan dijadikan
“Mayoritas permasalahan lingkungan diakibatkan oleh adanya pencemaran akibat perilaku manusia yang tidak bertanggung jawab.�
pilihan terakhir dari suatu kebijakan. Sampai saat ini, terdapat banyak permasalahan lingkungan hidup yang ada di dunia dan berakibat buruk pada kondisi lingkungan. Pencemaran adalah masuk atau dimasukkannya mahluk hidup, zat, energi dan/ atau komponen lain ke dalam air, udara atau tanah, sehingga kualitas air, udara atau tanah menjadi kurang atau tidak dapat berfungsi lagi sesuai dengan peruntukkannya. Pencemaran dikelompokan sebagai berikut : Pencemaran air Pencemaran air adalah suatu perubahan keadaan di suatu tempat penampungan air seperti danau sungai, lautan dan air tanah akibat aktivitas manusia. Pencemaran air merupakan masalah utama yang membutuhkan evaluasi dan revisi kebijakan sumber daya air pada semua tingkat. Polusi air adalah memiliki peran besar dalam kematian dan penyakit.
1.
kekurangan sumber air, menjadi sumber penyakit, merusak ekosistem sungai, dan merugikan nelayan.
2.
Pencemaran udara Pencemaran udara adalah kehadiran satu atau lebih substansi fisik, kimia, atau biologi di atmosfer dalam jumlah yang dapat membahayakan kesehatan manusia, hewan, dan tumbuhan, mengganggu estetika dan kenyamanan, atau merusak properti. Beberapa contoh pencemaran udara yakni hujan asam akibat dari pencemar udara seperti SO2 dan NO2 bereaksi dengan air hujan, dan efek rumah kaca disebabkan oleh keberadaan CO2, CFC, metana, ozon, dan N2O di lapisan troposfer. Dampak yang ditimbulkan dari hujan asam adalah mempengaruhi kualitas air permukaan, merusak tanaman, melarutkan logam berat 15
yang terdapat dalam tanah sehingga memengaruhi kualitas air tanah dan air permukaan, bersifat korosif sehingga merusak material dan bangunan sedangkan dampak dari efek rumah kaca atau pemanasan global antara lain; peningkatan suhu ratarata bumi, pencairan es di kutub, perubahan iklim regional dan global, perubahan siklus hidup flora dan fauna, dan kerusakan lapisan ozon.
3.
16
Pencemaran tanah Pencemaran tanah adalah keadaan dimana bahan kimia buatan manusia masuk dan mengubah lingkungan tanah alami. Pencemaran ini biasanya terjadi karena kebocoran limbah cair atau bahan kimia industri atau fasilitas komersial, penggunaan pestisida, masuknya air permukaan tanah tercemar ke dalam lapisan sub-permukaan, kecelakaan kendaraaan pengangkut minyak, zat kimia, atau limbah, air limbah dari tempat penimbunan
sampah serta limbah industri yang langsung dibuang ke tanah secara tidak memenuhi syarat. Pencemaran tanah memberikan dampak terhadap ekosistem dan pertanian dalam bentuk penurunan hasil pertanian. Di Indonesia sendiri, jenis-jenis permasalahan lingkungan hidup yang ada saat ini adalah; penebangan hutan secara liar, polusi air dari limbah industri dan pertambangan, polusi udara di daerah perkotaan, asap dan kabut dari kebakaran hutan, perusakan terumbu karang, pembuangan sampah B3/radioaktif dari negara maju, pembuangan sampah tanpa pemilahan/pengolahan, dan hujan asam yang merupakan akibat dari polusi udara. Jadi, memang benar kita menghadapi sejumlah masalah lingkungan yang perlu segera ditangani. Melestarikan lingkungan hidup merupakan kebutuhan yang tidak bisa ditunda lagi dan bukan hanya menjadi tanggung jawab pemerintah atau pemimpin negara saja, melainkan tanggung jawab setiap insan di bumi, dari balita sampai manula.
Without the pollution,
IN DO NES I A is beautiful
Ervisa Mahditiara
ALTA WIND ENERGY CENTER (AWEC)
FYI
California, Amerika Serikat “peternakan� angin onshore terbesar di dunia dengan kapasitas daya sebesar 1020MW
APA ITU
RENEWABLE
ENERGY?
Oleh: Yobel Novian Pura TL’13 (source: upload.wikimedia.org)
R
enewable energy source (RES) atau sumber energi terbarukan dapat diartikan sebagai sumber energi yang dapat diperoleh kembali secara cepat. Contohnya adalah energi dari pembakaran biomassa. Sebagai salah satu sumber energi tertua di dunia, biomassa memang mudah dan cepat untuk diperoleh. Tetapi perlu diingat bahwa semua biomassa akan mengemisikan gas rumah kaca (CO2, NH3, NOx). Untuk memanfaatkan energi terbarukan dengan tepat perlu studi mendalam agar emisi yang dihasilkan rendah, energi yang diperoleh maksimal, dan biaya yang dikeluarkan optimal. Konsep tersebut disebut sebagai sustainability. Untuk mencapai suistainability kita perlu memperhatikan beberapa aspek yang disebut triple bottom line, terdiri dari :
1. 18
Aspek Sosial (people)
Mampu mencukupi kebutuhan dan memberi kesejahteraan bagi masyarakat.
2. 3.
Aspek lingkungan (planet)
Mampu menjaga keseimbangan lingkungan.
Aspek ekonomi (profit)
RES harus memberikan kontribusi optimal bagi pertumbuhan ekonomi.
Berdasarkan metode pemanfaatannya, energi terbarukan dapat dibedakan menjadi dua jenis yaitu direct RES usage dan indirect RES usage. Direct RES usage merupakan metode penggunaan sumber energi secara lansung tanpa proses konversi energi (contoh: wind-/watermill, pemanasan geothermal). Sebaliknya, indirect RES usage menggunakan sumber energi dengan proses konversi (contoh: sel surya/photovoltaic cells). Pada umumnya, penggunaan metode indirect RES usage lebih banyak digunakan karena memberi lebih banyak cara untuk memperoleh energi. Beberapa contoh dari metode ini adalah
pemanfaatan limbah industri sebagai sumber energi, pemanfaatan mikroalga sebagai biomassa, dll.
di dunia, sementara Spanyol adalah rumah bagi lebih dari 75% dari kapasitas CSP global.
Berikut adalah peringkat 5 teratas pemanfaatan sumber energi terbarukan yang paling banyak digunakan di seluruh dunia tahun 2013:
4. BIO POWER
1. HYDRO POWER
PLTA adalah jenis yang paling banyak digunakan sebagai sumber daya terbarukan, dengan kapasitas global yang melebihi 1,000GW. Terhitung lebih dari 16% dari produksi listrik bersih di dunia dan lebih dari 65% kapasitas pembangkit listrik global dari sumber terbarukan berasal dari PLTA. Cina memiliki kapasitas pembangkit listrik tenaga air terbesar di dunia sebesar 22.5GW diikuti oleh Brasil, Amerika Serikat, Kanada dan Rusia. Proyek pembangkit listrik tenaga air, bagaimanapun, menjadi kontroversial selama beberapa tahun terakhir karena dampaknya terhadap lingkungan dan masyarakat.
2. WIND POWER
Angin adalah sumber energi terbarukan yang paling banyak digunakan kedua di dunia. Pada tahun 2013, kapasitas global yang telah terpasang melebihi 283GW. Cina merupakan negara dengan kapasitas daya terpasang terbesar untuk pembangkit listrik tenaga angin (>75GW) dan Amerika Serikat menempati urutan kedua (>60GW) pada awal 2013. Bersama-sama dengan negara lain seperti Jerman dan Spanyol, mereka berhasil mencapai lebih dari 85% dari total kapasitas produksi tenaga angin di dunia.
3. SOLAR POWER
Kapasitas terpasang global pembangkit listrik tenaga surya adalah sebesar lebih dari 100GW, yang membuatnya menjadi sumber terbesar ketiga terbarukan listrik, dengan teknologi photovoltaic (PV) sebagai sumber dominan. Penggunaan teknologi concentrating solar power (CSP) juga meningkat dan kapasitas terpasang secara global adalah 2.5GW pada awal tahun 2013. Jerman, Italia, Cina, Amerika Serikat, dan Jepang memiliki kapasitas teknologi PV terbesar surya
Pembangkit listrik tenaga biomassa adalah sumber daya terbarukan terbesar keempat setelah air, angin dan matahari. Kapasitas bersih produksi listrik dunia dari biomassa saat ini melebihi 83GW. Biomassa tradisional berasal dari produk sisa peternakan yang menghasilkan emisi gas rumah kaca yang berbahaya yaitu gas metana (CH3). Amerika Serikat, Brazil, Cina, Jerman, dan Swedia saat ini menjadi tuan rumah bagi pembangkit listrik tenaga biomassa di dunia.
5. GEOTHERMAL POWER
Di tahun 2013, kapasitas daya dari PLTG melebihi 11.7GW menjadikannya sumber energi terbarukan terbesar kelima untuk pembangkitan listrik. Sepertiga dari energi terbarukan yang disediakan oleh sumber panas bumi digunakan untuk menghasilkan listrik, sedangkan dua pertiga sisanya digunakan untuk pembangkit panas langsung. Amerika Serikat, Filipina, Indonesia, Meksiko dan Italia merupakan lima produsen listrik panas bumi terbesar di dunia. Untuk Indonesia, seluruh jenis sumber energi terbarukan dapat dimanfaatkan dengan baik karena tersedia sumber daya alamnya. Memiliki banyak sungai, danau, dan laut untuk hydropower. Tersinari matahari sepanjang tahun mendukung solarpower. Teluk dan tanjung di Indonesia memiliki potensi besar sebagai sumber windpower. Sektor pertanian yang berpotensi dalam pemanfaatan biopower, dan terletak disepanjang Ring of Fire membuatnya memiliki kurang lebih 120 gunung api aktif yang potensial sebagai geothermal power. Beberapa contoh pemanfaatan energi terbarukan yang telah ada di Indonesia adalah PLTP Kamojang, UBP Saguling, PLTGL Limpet, dan PLTB Bantul. Pemerintah Indonesia memiliki target kebijakan energi nasional untuk tahun 2025 yaitu minyak bumi maksimal 20%, batu bara 33%, gas bumi minimal 30%, energi terbarukan 17%. Apakah akan tercapai target ini? Mari kita awasi perkembangannya demi energi Indonesia yang suistainable! 19
INVANPAH SOLAR ELECTRIC GENERATING SYSTEM California, Amerika Serikat pembangkit listrik tenaga surya terbesar di dunia dengan kapasitas daya 337MW
(source: solardesign.com) (source: google.com)
THE GEYSERS GEOTHERMAL FIELD California, Amerika Serikat pembangkit listrik tenaga geotermal terbesar di dunia dengan kapasitas daya 1517MW
20
THE THREE YORGES Yichang, China (source: upload.wikimedia.org) (source: upload.wikimedia.org)
PLTA terbesar didunia membendung Sungai Yangtze dengan kapasitas daya 22500MW
VASSA BIO-GASIFICATION PLANT Vassa, Finlandia pembangkit listrik tenaga biogas terbesar di dunia yang memanfaatkan residu kayu menghasilkan panas dan listrik sebesar 140MW
21
h i g h li g ht
DESALINASI Pertumbuhan penduduk dunia yang mencapai 7 miliar jiwa menyebabkan sumber daya alam yang tersedia makin menipis, salah satunya air. Meskipun air dapat terus diperbaharui, ketersediaan air bersih merupakan masalah yang banyak dijumpai di kota-kota besar. Sumber air yang biasa digunakan kini mengalami krisis jumlah dan kualitas. Kuantitas air laut yang melimpah menjadi sorotan para pengembang untuk memanfaatkannya sebagai sumber air baku air bersih. Maka dari itu, dikembangkanlah teknologi yang mampu mengubah air laut menjadi air tawar melalui proses desalinasi air laut.
Oleh: Nadhira Afina TL’12
Desalinasi mengubah air laut yang mengandung berbagai macam mineral menjadi air tawar yang mengandung mineral yang hanya diperlukan tubuh manusia. Garam, koloid, partikel, dan bakteri harus disisihkan untuk mendapatkan air yang memenuhi parameter kualitas layak konsumsi. Desalinasi memiliki dua jenis teknologi, yaitu teknologi distilasi danmembran.Teknologi distilasi menggunakan panas melalui proses penguapan dan kondensasi air laut. Contoh teknologi distilasi adalah Multi-Stage Flash (MSF), Multi Effect Distillation (MED), dan Thermal Vapor Compression (TVC). Prinsip pengoperasian teknologi distilasi yaitu pengurangan tekanan uap air dengan menggunakan temperatur rendah pada proses boiling. Setiap chamber memberikan dampak tekanan dan temperatur yang berbedabeda sehingga air yang mengalir berubah menjadi uap air dan sisa mineral merupakan hasil dari pemisahan antara keduanya. Desalinasi menggunakan membran sintetis terbagi berdasarkan kemampuan penyisihan kontaminan dalam air baku, yaitu Mikrofiltrasi, Ultrafiltrasi, Nanofiltrasi dan Reverse Osmosis atau RO. Penyisihan dilakukan sesuai ukuran partikel yang ingin disisihkan, di mana mikrofiltrasi memiliki diameter lubang paling besar 22
dan RO memiliki diameter lubang paling kecil. RO tentu menyisihkan paling banyak kontaminan sehingga kualitas air produksi RO paling baik dibandingkan alat lainnya. Selain itu, reverse osmosis menggunakan prinsip tekanan osmosis cairan yang dapat berpindah dari konsentrasi rendah menuju konsentrasi tinggi melalui membran semi-permeabel. Proses desalinasi memaksa air laut untuk berpindah dari cairan konsentrasi tinggi menuju rendah dengan menggunakan pompa yang memiliki tekanan melebihi tekanan osmosisnya. Proses desalinasi air laut berbeda dengan proses penjernihan air lainnya seperti koagulasi-flokulasi-sedimentasi. Air hasil proses desalinasi mengandung mineral sesuai dengan baku mutu air dengan jumlah mineral berkurang sebesar 45 kali kandungan mineral air laut. Meskipun begitu, biaya yang dikeluarkan untuk membangun alat desalinasi jauh lebih tinggi daripada biaya pengolahan air konvensional lainnya. Akan tetapi, biaya investasi awal yang sangat tinggi tetap dirasa kecil dengan masa layanan mencapai 50 tahun. Selain biaya tinggi, desalinasi air laut juga menghasilkan gas rumah kaca akibat penggunaan listrik yang besar dan kerusakan lingkungan laut.
Desalinasi air laut sudah banyak diterapkan di negara maju. Pengguna desalinasi dengan kapasitas paling besar ialah Sorek di Israel. Sorek telah membangun alat desalinasi air laut sejak tahun 2005 dan memenuhi 35% dari total kebutuhan air dengan kapasitas 624.000 m3/hari. Desalinasi air laut juga telah diterapkan di Indonesia, salah satunya di PT Pembangunan Jaya Ancol dengan kapasitas 7000 m3/hari untuk memasok kebutuhan domestik dan wahana Atlantis.
23
Fossil Fuel
Arti Indallah
Solar Power
Arti Indallah
a r o u n d t he w orl d
RENEWABLE ENERGY DI NEGARA LAIN
Oleh: Fadya Syifa Hani TL’11
BELANDA Hydropower
B
elanda adalah salah satu negara yang banyak memanfaatkan. Renewable Energy dari berbagai sumber, diantaranya adalah, biomassa dan hydropower.
Biomassa Pada tahun 2010, limbah hasil insinerator berkontribusi 13% untuk renewable energy di Belanda.
Bahan bakar utama dari pembangkit listrik biasanya adalah batu bara. Namun, ternyata bahan bakar ini dapat disubstitusi dengan berbagai macam biomassa.
Pada tahun 2007, pemerintah Belanda mengumumkan peraturan yang legal untuk supplier minyak dan diesel agar mencampur bahan bakar dari biomassa ini sebagai fraksi dari total bahan bakar. 28
jerman
J
erman merupakan salah satu dari lima negara yang berhasil dengan kemampuannya pada pemanfaatan renewable energy. Renewable energy di Jerman ini dimanfaatkan untuk membangkitkan listrik dan pada tahun 2014 Jerman mampu memenuhi hampir 26% dari total kebutuhan listrik di negaranya melalui renewable energy ini. Porsi terbesar dari pemanfaatan renewable energy sebagai pembangkit tenaga listrik berasal dari angin. Pada tahun 2014, generator renewable berhasil memproduksi 40,2 juta kWh listrik. Hal ini
meningkat dari 35,7 juta kWh pada tahun 2013. Namun, nampaknya Jerman belum cukup puas untuk terus meningkatkan kapasitasnya dalam pembangunan renewable energy ini, Jerman memiliki target pada tahun 2050 bahwasanya 80% dari total kebutuhan listrik harus dipenuhi oleh renewable energy. Tantangan telah diajukan sendiri untuk warga Jerman. Paul Hockenos, seorang energy expert dari Berlin, mengatakan, “Jangan lupa dengan apa yang Jerman sedang lakukan saat ini. Jerman sedang mengganti sumber kebutuhan energinya. Ini adalah sesuatu yang belum pernah dilakukan sebelumnya.�
29
f o t o g ra f i
28
Solar Power Potency Kanawa Island, Flores Arti Indallah
r i se t & t e k n ol og i
ALGAE FUELS P
embakaran dari bahan bakar fosil mengakibatkan pemanasan global karena peningkatan pelepasan gas rumah kaca. Oleh karena itu, diperlukan bahan bakar alternatif yang ramah lingkungan untuk mengurangi ketergantungan dengan bahan bakar fosil. Salah satu pilihan yang potensial sebagai bahan bakar alternatif adalah alga biofuel, yaitu bahan bakar yang berasal dari alga. Berdasarkan ukurannya, terdapat dua jenis alga, yaitu mikroalga dan makroalga. Alga yang digunakan sebagai sumber bahan bakar adalah mikroalga. Alga tergolong dalam organisme fotosintetik, yaitu organisme yang sumber energinya berasal dari cahaya. Proses fotosintesis yang berlangsung pada mikroalga sama dengan tumbuhan, yaitu mengubah energi cahaya menjadi energi kimia dengan mengonversi karbon dioksida anorganik menjadi senyawa organik. Strukturnya yang sederhana membuat mikroalga efisien dalam mengonversi energi matahari. Mikroalga sendiri memiliki energi yang lebih besar dalam menangkap dan mengonversi energi cahaya dan karbon dioksida menjadi biomassa (energi terbarukan yang mengacu pada bahan biologis). Selain itu, kemampuan alga dalam memanfaatkan tanah tidak subur dan air limbah menjadi daya tarik dalam pengembangan teknologi alga biofuel. Tiga komponen utama yang dapat diekstraksi dari biomassa mikroalga adalah lemak, karbohi-
32
drat, dan protein. Dari ketiga komponen tersebut, lemak memiliki energi yang paling tinggi. Lemak yang mengandung minyak pada alga disimpan di dalam membran sel. Untuk memproduksi bahan bakar yang berasal dari alga, alga ditumbuhkan terlebih dahulu di kolam dengan cara berikut ini: Kolam ekstensif Kolam ekstensif berukuran besar dan luas dan digunakan untuk pengelolaan limbah cair dan produksi Dunaliella salina (alga hijau). Dunaliella salina secara alami dominan dalam air garam yang memiliki konsentrasi garam lebih dari 100 g/L dan tumbuh secara lambat.
1.
2.
Kolam intensif Kolam intensif berbentuk sirkuit dan dangkal, kedalamannya berkisar antara 15 cm sampai 35 cm. Isi kolam diputar secara terus menerus mengelilingi sirkuit kolam dengan menggunakan kincir air. Produksi alga di dalam kolam ini sepuluh kali lebih tinggi daripada di kolam ekstensif.
Alga memiliki dinding sel yang tebal sehingga untuk mengekstraksi minyak dari alga, dinding sel harus dirusak. Beberapa metodenya: Ekstraksi mekanis Berupa perlakuan mekanik seperti ultrasonikasi (gangguan dengan frek-
1.
Kolam Ekstensif
FOTO: FAO.ORG
uensi gelombang suara yang tinggi) dan homogenisasi (penurunan tekanan yang cepat), digunakan untuk menghancurkan dinding sel dan memperoleh minyak.
2.
Ekstraksi biologis Dilakukan dengan menjadikan mikroalga sebagai makanan dari makhluk hidup, misalnya dengan memberi makan udang di kolam dengan mikroalga. Udang akan mengekstraksi minyak dari alga, selanjutnya udang diremukkan sehingga minyaknya dapat diambil.
Setelah diekstraksi minyak alga dikonversi menjadi biofuel dengan prosedur sebagai berikut: Transesterifikasi Dalam proses ini, triasilgliserol bereaksi dengan metanol dengan bantuan katalis (zat yang mempercepat reaksi tanpa ikut bereaksi) menghasilkan ester asam lemak yang menyerupai bahan bakar diesel berbasis minyak bumi.
1.
2.
Hydroprocessing Pada hydroprocessing, triasilgliserol dan hidrogen bereaksi dengan ban tuan katalis menghasilkan campuran alkana, air, karbon dioksida, dan karbon monoksida. Campuran alkana dapat diproses untuk memproduksi bahan bakar jet dan green diesel. Gliserol dikonversi menjadi propana yang dapat dibakar untuk suplai proses pemanasan atau dicairkan dan dijual sebagai LPG.
Kelebihan alga sebagai bahan bakar alternatif: • Alga memiliki kemampuan untuk me ngonversi karbon anorganik sehingga berpotensi untuk mengurangi gas rumah kaca dan emisi karbon dioksida. Selain itu, dapat digunakan untuk memproduksi berbagai jenis bahan bakar seperti gasolin, biodiesel, dan bahan bakar jet. Kekurangan algae sebagai bahan bakar alternatif: • Biaya produksi relatif mahal.
33
f o t o g ra f i
Indonesia
“Here is your country. Cherish these natural wonders, cherish the natural resources, cherish the history and romance as a sacred heritage, for your children and your children’s children. Do not let selfish men or greedy interests skin your country of its beauty, its riches or its romance.� -Theodore Roosevelt
Ervisa Mahditiara
FY I
MANFAAT KOTORAN MANUSIA
S
orotan terbesar dunia saat ini tertutuju pada sanitasi yang buruk . Gerakan-gerakan masyarakat terfokuskan akan ketersediaan fasilitas yang baik . Salah satu negara maju yang berhasil mengembangkan sebuah teknologi untuk air bersih yang berasal dari kotoran manusia adalah Amerika. Pendiri Microsoft, Bill Gates, telah membuktikannya melalui acara televisi. Teknologi ini berhasil mengubah air yang berasal dari kotoran manusia menjadi air yang siap diminum. Teknologi ini semakin terkenal semenjak disiarkan di acara TV di Amerika sehingga lebih dikenal dengan Bill Gates Poop Water. Sebenarnya teknologi ini diberi nama proyek omniprocessor yang dikembangkan oleh suatu konsultan engineering di bagian utara Amerika, Senegal, yang bernama Janicki Bioenergy. Omniprocessor merupakan suatu pilot project yang akan siap diterapkan di masyarakat terutama untuk negaranegara yang mengalami kesulitan akan air bersih dan tergolong berekonomi rendah, yaitu India dan Afrika.
36
Oleh: Rahmi Deswita TL’12
Teknologi ini dikembangkan karena 2 miliar orang didunia masih memiliki fasilitas sanitasi yang rendah, seperti penggunaan jamban yang tidak benar, dimana kotoran dibuang ditempat terbuka dan dibiarkan sehingga mencemari lingkungan sumber air bersih. Akibatnya banyak warga terkena dampak penyakit diare dan telah membunuh 700.000 anak setiap tahunnya serta dapat mempengaruhi fisik serta mental banyak orang. Pada awalnya sudah banyak teknologi yang dibuat untuk mengatasi permasalahan tersebut, namun teknologi tersebut bukan solusi yang tepat karenakan dibutuhkan infrastruktur dan fasilitas pembuangan yang memakan baiaya besar, sehingga tidak cocok diterapkan di negara-negara berkembang terlebih negara miskin. Pilot project omniprocessor ini akan diterapkan pertama kali di Dakar, Senegal, dan Afrika Barat. Omniprocessor dalam prosesnya, merupakan gabungan antara pembangkit listrik bertenaga uap, insenerator, dan sistem penyaringan air. Mesin ini akan membakar limbah kotoran manusia pada suhu 1000 derajat celcius.
Diperkirakan mesin ini mampu mengolah kotoran manusia dari 100.00 orang menjadi 85.000 liter air minum per hari dan 250 kw listrik. Namun mesin ini memiliki kekurangan salah satunya adalah tidak dapat digunakan dalam skla rumah tangga, dikarenakan membutuhkan tempat yang cukup luas.
Bill Gates mencoba
omniprocessor Panas yang dihasilkan digunakan untuk insinerator yang menerima limbah mentah dan mengeringkannya. Limbah kemudian diuapkan untuk memisahkan air dari padatan, menghasilkan uap dengan suhu dan tekanan yang sangat tinggi, yang membantu menghidupkan mesin uap kembali . Melalui generator, tenaga dari mesin uap diubah menjadi listrik. Sementara uap air akan diproses melalui sistem penyaring yang akan menghasilkan air berih menggunakan media penyaring kain goretex. Kelebihan dari teknologi ini adalah mampu menghasil dua produk utama yaitu air yang dapat dikonsumsi oleh manusia dan menghasilkan listrik yang dapat digunakan untuk berbagai keperluan untuk memasok cadangan tenaga untuk mesin itu sendiri.
Selain Bill Gates Poop Water terdapat alternatif teknologi lainnya yang sedang dikembangkan di Indonesia. Teknologi tersebut dikenal dengan Biogas. Biogas adalah suatu bentuk energi gas yang didapatkan melaului proses fermentasi atau pembusukan dari bahan organik, salah satunya adalah kotoran manusia maupun hewan. Teknologi ini banyak dimanfaatkan di negara-negara berkembang salah satunya adalah Indonesia. Manfaat yang didapatkan dari teknologi ini adalah gas yang dihasilkan dapat digunakan sebagai pengganti bahan bakar LPG (bahan bakar rumah tangga yang efesien), menyalakan lampu atau pembangkit listrik, dan padatannya dapat dimanfaatkan sebagai pupuk organik untuk pertanian. Sedangkan kekurangan dari teknologi ini adalah memerlukan baiaya yang cukup besar untuk membuat instalasi nya dalam skla rumah tangga, belum terlalu dikenal oleh msyarakat sehingga sulit diterapkan bagi masyarakat, dan gas yang dihasilkan tidak dapat ditampung dalam bentuk cair di dalam tabung. Selain itu selain menggunakan teknologi-teknologi tersebut, untuk mengatasi masalah sanitasi yang buruk dapat menerpakan sistem pengolahan limbah domestik yang baik seperti on-site treatment seperti pembuatan wetland ataupun teknologi biotoilet.
36
DID YOU KNOW
?
Satu dapat
3
2
2
1
turbin
angin
memproduksi
Hanya
1/3
energi
Seluruh sumber dasar
dari pembakaran batu
energi
geothermal
listrik yang cukup un-
bara
kira-kira
lebih
tuk mengalirkan en-
dalam bentuk energi
sar daripada sumber
listrik.
dasar gabungan batu
ergi ke 300 rumah.
yang
sampai
be-
bara, minyak, gas, dan Uranium.
42
Berdasarkan
World 2008,
China telah melam-
simpanan minyak di
paui Amerika Serikat
Kira-kira
dunia akan bertahan
sebagai
total
Fact
Book
hingga tahun dan
hingga tahun
75%
2052
simpanan
gas
2065.
penghasil
30%
energi
dari yang
terbesar gas CO2 dan
digunakan di dalam
pengkonsumsi
en-
gedung tidak digu-
ergi terbesar di dunia.
nakan secara efisien.
4
5
6
7
8
9
dari total en-
Terdapat energi yang
Russia melakukan in-
ergi di dunia dihasil-
luar biasa di dalam
vestasi sebesar
kan dari pembakaran
gelombang laut. Di-
juta dollar
untuk
bahan bakar fosil.
perkirakan total po-
membangun
panel
tensi di lepas pantai
surya dari tahun 2015
Amerika
mencapai
-2018 meskipun Rus-
252 miliar kWh
sia bukan negara yang
per tahun.
banyak terkena sinar
450
matahari.
43
tips
TIPS FOR
RENEWABLE ENERGY Energi terbarukan merupakan energi yang berasal dari proses alam yang berkelanjutan. Penggunaan energi terbarukan dapat dilakukan dalam kehidupan kita sehari-hari dengan mudah dan menguntungkan.
01 PANEL SURYA Panel Surya dapat digunakan di atap rumah untuk menghasilkan listrik yang diserap dari energi sinar matahari. Negara yang dilalui garis Khatulistiwa seperti di Indonesia, sangat cocok apabila menggunakan teknologi ini.
02 SOLAR POWER BANK Sekarang mulai bermunculan power bank dengan tenaga surya. Solar power bank ini sangat berguna ketika bepergian jauh dan tidak tersedia sambungan listrik. Solar power bank akan menyerap sinar matahari kemudian mengubahnya menjadi energi listrik.
46
03 VENTILASI RUMAH
Mendesain rumah sebaiknya memungkinkan banyak sinar matahari yang dapat masuk ke dalam ruangan. Salah satunya dengan memperhatikan ventilasi. Ventilasi juga memungkinkan terjadinya pertukaran udara antara udara luar dan udara dalam sehingga dapat mengurangi panas dalam ruangan. Selain itu, banyaknya sinar matahari yang masuk dapat mengurangi penggunaan lampu di siang hari.
04 DINDING STYROFOAM Salah satu cara untuk menghemat energi adalah menggunakan bahan bangunan yang tepat. Untuk mengurangi panas pada permukiman di wilayah yang memiliki suhu udara yang cukup panas, dapat menggunakan dinding berbahan styrofoam. Styrofoam adalah bahan plastik dengan ruang ruang diantara butiran penyusunnya tidak dapat menghantarkan panas.
05 GREEN ROOF Green roof dilakukan dengan cara menutupi atap bangunan dengan vegetasi atau tanaman. Green roof merupakan salah satu cara untuk menyesuaikan suhu ruangan secara alami pada musim tertentu. Tumbuhan yang ditanam di atap dapat menyaring udara sekitar dengan mengubah CO2 menjadi O2. Pada musim dingin, suhu ruangan dapat menjadi lebih hangat dibanding suhu di luar.
47
r e ko m e n d a s i
Pulau Bintang Gerakan sadar energi melalui film Animasi Bagaimana rasanya hidup di Pulau yang bersih, hijau, tapi tetap kaya akan energy? Bagaimana hidup di Pulau yang indah di siang hari dan bersinar di malam hari? Hidup sehat tanpa polusi. Sudah saatnya kita berhemat dan bijak menggunakan energi.
Oleh: Yuniki TL’11
F
ilm yang disutradarai oleh Ray Nayoan ini mengangkat pesan tentang pentingnya kesadaran untuk menghemat energi mengingat semakin menipisnya cadangan energi di Tanah Air. Film berdurasi 24 menit ini dibuat pada tahun 2014 ini merupakan terobosan baru Kementrian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Republik Indonesia untuk mendidik generasi muda agar sadar hemat energi. Selain itu, film ini berusaha mengantarkan informasi tentang renergi terbarukan secara menarik dan mudah dipahami, mengingat isu ini merupakan isu yang baru di Indonesia. Film ini berkisah tentang petualangan Chiro, Kaia, dan Om Popo menuju pulau Bintang. Pulau Bintang awalnya adalah sebuah Pulau
48
imajinasi milik Chiro. Namun, saat Chiro menceritakan mimpinya ke Om Popo, Om Popo mengajak Chiro dan Kaia untuk bertamasya ke Pulau Bintang yang sebenarnya. Pulau Bintang adalah Pulau yang hijau, dipenuhi banyak pohon, serta perpaduan dua pemandangan indah, perbukitan dan pantai. Pulau ini memiliki udara yang segar, tidak banyak kendaraan, sungainya pun sangat bersih. Pulau Bintang seperti punya napas sendiri, pulau ini memanfaatkan seluruh sumber daya yang ada untuk menghasilkan energi. Di siang hari segala bentuk energi diserap dan disimpan untuk digunakan di malam hari. Sumber energi yang digunakan merupakan sumber energi ramah lingkungan, seperti angin, surya, panas
bumi, dan gas metan yang dihasilkan dari kotoran sapi. Chiro dan Kaia juga diajak melihat pemandangan pulau Bintang di malam hari. Pulau ini bagaikan memancarakan bintang dari tanah, bukan dari langit, pulau ini seperti memiliki energi tersendiri. Di Pulau ini Chiro dan Kaia diajarkan bagaimana hidup disiplin terhadap energi. Meninggalkan kehidupan kota dan belajar di Pulau Bintang menyadarkan Chiro dan Kaia akan pentingnya menghemat dan bijak menggunakan energi. Saat kembali ke rumah, Chiro dan Kaia berhasil menerapkan hidup hemat energi.
Film animasi ini dikemas secara menarik dan disampaikan dengan bahasa yang ringan. Film ini turut diisi oleh aktor/aktris ternama Indonesia seperti Butet Kertaradjasa, Debra Yatim, Umay Shiba, Chantiqa dan David Tarigan. Film ini diharapkan dapat menambahkan pengetahuan dan mendisiplinkan masyarakat dalam penggunaan energi.
Film dapat diakses secara gratis pada: https://www.youtube.com/ watch?v=AkkCmunffpU
49
Tentang
HMTL H
impunan Mahasiswa Teknik Lingkungan ITB didirikan bersamaan dengan kelahiran jurusan Teknik Penyehatan (HMTP) pada 10 November 1962 dengan nama Himpunan Mahasiswa Teknik Penyehatan (HMTP). Seiring dengan bergantinya nama Teknik Penyehatan menjadi Teknik Lingkungan, himpunan yang bernama Himpunan Mahasiswa Teknik Penyehatan (HMTP) ini Himpunan Mahasiswa Teknik Lingkungan (HMTL) pada 10 November 1988. HMTL merupakan organisasi kemahasiswaan yang berfungsi sebagai wadah mahasiswa Teknik Lingkungan untuk berkarya, belajar, dan mengembangkan potensi yang ada sejalan dengan pendidikan formal di Program Studi Teknik Lingkungan ITB. HMTL memilki lambang yang pada lambang tersebut terdapat makna tertentu terkait dengan keilmuan Teknik Lingkungan. Pohon kalpataru pada lambang tersebut melambangkan lingkungan hidup. Garis hitam tebal di atas dan dibawah melambangkan huruf T dan L. Lima garis di kiri dan di kanan menggambarkan sub jurusan yang ada yaitu air, udara, pengelolaan lingkungan, kesehatan, dan buangan padat.
Gelombang berwarna biru melambangkan air sedangkan gambar Ganesha di pojok kiri bawah melambangkan ITB. Setiap tahunnya HMTL memiliki program kerja yang bertemakan lingkungan. Pada kepengerususan kali ini yang diketuai oleh Ricky Alamsyah, HMTL memiliki program kerja besar yaitu Desa Mitra dan ECOPROJECT. Desa Mitra HMTL 2014 pada tahun sebelumnya telah dilaksakan di Desa Cimanggu (Cibayun), Kecamatan Ngaprah, Kabupaten Bandung Barat. Dan Desa Mitra HMTL 2015 akan diadakan sekitar akhir tahun ini di Desa Dangdeur, Kecamatan Banyuresmi, Kabupaten Garut. Dengan tujuan untuk membantu menyediakan air bersih secara kuantitas maupun kualitas bagi desa tersebut. Selain Desa Mitra, program kerja HMTL lainnya, yang juga bertemakan lingkungan, adalah ECOPROJECT. ECOPROJECT 2015 akan membawakan tema yang hangat di tengah masyarakat yaitu Teknologi Tepat Guna dalam Pengelolaan Sampah Domestik. ECOPROJECT ini akan diadakan pada 30-31 Januari 2016 dengan empat mata acara besar, yaitu Idea Challenge, Festival, Focus Group Discussion, dan Seminar.
TEKNIK LINGKUNGAN ITB Teknik lingkungan merupakan bidang keilmuan yang mempelajari tindakan preventif (pencegahan) dan kuratif (penyembuhan) yang dapat dilakukan untuk menyelamatkan lingkungan air, tanah, dan udara melalui pendekatan rekayasa teknik. Teknik lingkungan dilatarbelakangi oleh upaya proteksi lingkungan akibat kegiatan manusia, proteksi kesehatan dan keselamatan manusia akibat penyakit, serta penanggulangan pencemaran kimia yang ada di lingkungan. Lalu, apa saja yang akan dipelajari oleh seorang calon insinyur teknik lingkungan? 1. REKAYASA AIR MINUM DAN AIR BERSIH Sarjana teknik lingkungan memiliki keahlian untuk menyediakan air bersih bagi masyarakat. Hal yang dipelajari antara lain adalah mendesain instalasi pengolahan air minum (IPAM), proses-proses yang terjadi di dalamnya, hingga bagaimana menyalurkan air sesuai kebutuhan masyarakat. 2. REKAYASA AIR BUANGAN DOMESTIK Terdapat pengetahuan mengenai proses dan desain unit-unit pengolahan air buangan seperti septic tank dan Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL). Selain itu, pembelajaran ini melatih bagaimana mendesain saluran penyalur air hujan (drainase) yang fungsinya penting untuk mencegah banjir.
6. KESEHATAN DAN TOKSIKOLOGI LINGKUNGAN Pada topik ini terdapat pembelajaran mengenai elemen-elemen lingkungan seperti hidrosfer, atmosfer, sosiosfer, dan lain-lain. Elemen tersebut dikaji terkait penyakit apa saja yang mungkin ditimbulkan dan jalur penyebarannya, serta bagaimana mengukur kadar toksisitas limbah dan tingkat bahayanya bagi lingkungan hidup. 7. SANITASI MASYARAKAT Calon insinyur teknik lingkungan akan mempelajari bagaimana menyediakan infrastruktur sanitasi dan air minum yang sesuai dengan karakter masyarakat di suatu daerah. Terdapat pendekatan terhadap masyarakat agar teknologi yang diciptakan tepat guna dan bermanfaat.
3. REKAYASA AIR BUANGAN INDUSTRI Hampir semua industri memiliki buangan dari hasil produksinya. Seorang sarjana teknik lingkungan sangat dibutuhkan untuk mengelola limbah tersebut. Akan diberikan ilmu untuk mendesain IPAL untuk industri dan proses apa saja yang harus ditempuh pada pengolahan air limbah industri hingga mencapai kadar aman untuk dikembalikan ke lingkungan.
8. PENGENDALIAN DAN PENGELOLAAN PENCEMARAN UDARA Terdapat pembelajaran tentang udara, mulai dari penyebaran emisi dari cerobong di industri hingga mengukur kadar polutan di suatu kota. Hal lain yang dipelajari adalah mendesain unit-unit pengendalian pencemaran udara agar polutan-polutan dari industri tidak mencemari daerah permukiman masyarakat.
4. PENGELOLAAN LIMBAH B3 Bahan yang bersifat berbahaya dan beracun yang banyak digunakan dalam industri akan keluar sebagai limbah yang pastinya sangat berbahaya bagi lingkungan sekitar dan kesehatan manusia. Sarjana teknik lingkungan akan mempelajari bagaimana karakteristik dan rekayasa limbah B3 agar tidak mencemari lingkungan sekitar.
9. PENGELOLAAN LINGKUNGAN Pada pengelolaan lingkungan, akan dipelajari pemodelan kasus terkait masalah lingkungan, analisis dampak lingkungan dari suatu aktivitas manusia, bagaimana menerapkan sistem manajemen lingkungan dalam suatu industri maupun organisasi, kesehatan lingkungan kerja, dan lain-lain.
5. PENGELOLAAN SAMPAH Cara mengelola sampah perkotaan yang baik, mulai dari pemilahan di sumber hingga mendesain landfill atau tempat pembuangan akhir yang optimal juga akan dipelajari di jurusan teknik lingkungan.
10. TEKNOLOGI BERSIH Topik ini mempelajari aplikasi 3R (Reduce, Reuse, Recycle) dalam kegiatan industri. Tidak hanya mengurangi timbulan limbah, prinsip ini juga bisa menghasilkan keuntungan berlebih melalui peningkatan hasil produksi atau pengurangan konsumsi bahan baku baru.
SAY you YOU say SO so
S
aya sangat sepakat dengan penggunaan renewable energy. Dengan renewable energy, kebutuhan energi akan terjaga. Indonesia memiliki kelapa sawit yang melimpah yang merupakan potensi untuk renewable energy yang dapat meningkatkan daya saing ekonomi. Indonesia yang kaya akan sumber daya alam membuat saya optimis renewable energy dapat diterapkan dengan baik di Indonesia. Harapannya aspek lingkungan tidak dilupakan apabila renewable energy diterapkan. Upaya go green yang telah dilakukan dimulai dari hal-hal kecil seperti memilah sampah dan menggunakan kertas reuse. Muhammad Pradipta Garry Teknik Material 2011, Presiden KM ITB
52
R
enewable energy akan membuat hidup kita lebih nyaman. Walaupun tidak mengembalikan keadaan bumi seperti semula, setidaknya generasi selanjutnya dapat merasakan apa yang kita rasakan. Penggunaan renewable energy akan berjalan dengan baik apabila dukungannya bukan hanya dari ilmuwan dan engineer, tetapi perlu juga dukungan dari elemen lain seperti ekonomi dan hukum. Upaya go green yang sudah dilakukan menggunakan botol refill, mematikan listrik apabila sudah tidak digunakan, menghemat penggunaan air, membuang sampah pada tempatnya. Dimulai dari diri sendiri sebagai pengontrol bagi diri sendiri kemudian mengajak orang lain untuk ikut melakukannya. Gian Nanda Pratama Meteorologi 2012
R
enewable energy menjadi pembahasan yang sang sangat penting supaya kita dapat lepas dari ketergantungan dengan BBM. Supaya energi yang dapat kita nikmati sekarang dapat dinikmati juga oleh anak cucu kita. Mahardhika Zein Teknik Sipil 2012, Ketua OSKM ITB 2015
R
enewable Energy pada dasarnya, selain memiliki ciri terbarukan dan berkelanjutan, juga memiliki konsep yang lebih ramah lingkungan serta mampu menjadi salah satu potensi besar dalam konteks transisi dunia menuju green economy. Di Indonesia,renewable energy belum dikembangkan dengan baik dan dua jenis renewable energy yang berpotensi sangat besar di Indonesia adalah energi panas bumi/energi geotermal dan bioenergi. Hal ini mempertimbangkan letak Indonesia di sepanjang sabuk gunung api serta kekayaan dan lingkungan yang suportif bagi perkembangan biodiversitas, dimana kedua hal ini dapat menunjang perkembangan energi tersebut. Renewable Energy masih memiliki banyak hambatan dalam pengembangannya, dimulai dari segi investasi, teknologi yang terhitung kompleks dan advanced, penerimaan masyarakat yang belum terlalu baik serta dukungan pemerintah yang belum terlihat maksimal.
S
etuju dengan penggunaan renewable energy sebagai energi alternatif. Untuk jadi sumber energi utama saat ini sepertinya infrastruktur yang ada belum memadai, namun transisi sebaiknya dimulai secepatnya.
Selain itu beberapa tipe renewable energy juga memiliki tantangan pada konteks intermittent suplai yang tidak stabil atau putus-putus, hal ini dapat dilihat pada tipe energi angin dan surya sehingga dibutuhkan teknologi serta strategi khusus untuk mengkompensasi hal ini.
Upaya go green yang sudah dilakukan biasanya naik sepeda. Selain itu membawa bekal makan dan minum supaya tidak banyak sampah, dan mematikan lampu kalau sudah tidak digunakan.
Upaya go green yang telah dilaksanakan dapat dimulai dari hal sederhana seperti mematikan lampu dan air yang tidak digunakan, mencabut charger yang sudah digunakan, membuang serta memilah sampah jika tersedia tempat sampah yang terdapat pemilahan.
Fakhri Guniar Manajemen Rekayasa Industri 2013
Hilman Syahri Teknik Geologi 2011, Ketua ISES 2015 53
Surf the Net 1. www.cesa.org CESA adalah organisasi nasional nonprofit yang mempromosikan energi terbarukan dan efisiensi energi. CESA menyediakan program untuk para pemimpin dalam menciptakan ekonomi energi rendah karbon. melalui strategi dan kebijakan.lifestyle.
2. www.builditsolar.com Build it solar sangat cocok untuk kamu yang tertarik dalam proyek panel surya buatan sendiri. Web ini menyediakan informasi mengenai berbagai referensi dan eksperimen proyek panel surya.
3. www.altenergy.org AltEnergy adalah organisasi yang membantu meningkatkan kesadaran masyarakat pada krisis energi yang akan datang. Organisasi ini terbentuk dari sekumpulan orang yang memiliki minat pada solusi energi alternatif .
4. www.treehugger.com Treehugger berisi hal-hal yang dapat dilakukan untuk memberikan dampak positif bagi lingkungan. Web ini memberikan pengetahuan tentang gaya hidup yang efisien dan berkelanjutan. Tujuannya memberikan informasi yang cukup bagi masyarakat untuk memilih langkah yang benar.
54
ENVIRO
AVAILABLE AT
issuu.com/envirohmtlitb Sarana Umum ITB Perpustakaan pusat Koperasi
SMA
SMAN 1 Bandung SMAN 2 Bandung SMAN 3 Bandung SMAN 4 Bandung SMAN 5 Bandung SMAN 6 Bandung SMAN 8 Bandung SMAN 9 Bandung SMAN 20 Bandung SMA St. Aloysus SMA St. Angela SMA Darul Hikam SMAI Al Azhar 4 Bekasi SMA Marsudirini Bekasi SMAN 2 Tangerang Selatan SMAN 81 Jakarta SMAN 8 Jakarta SMAN 1 Denpasar SMAN 4 Denpasar
Perguruan Tinggi
UNPAD UNISBA ITHB UNIKOM UNPAS MARANATHA UPI ITENAS UI BINUS UNIBRAW UNTAR UGM IPB UNSRI UNUND 18 perguruan tinggi kota besar lainnya
Pick up point Toko Coklat Ngopi Doeloe Warung Pasta Rumah Buku Omuniuum
Potluck
Pitimoss Reading Lights Cafe Loemboeng
ZoE
Tree House
dicetak oleh
aa offset