1 minute read

Gambar 13. Analisis Pohon Tujuan di Kelurahan Jabungan

BAB V PERUMUSAN VISI DAN STRATEGI PENGEMBANGAN PARIWISATA

5.1. Perumusan Visi Pengembangan Pariwisata Kelurahan Jabungan 5.1.1. Analisis Pohon Tujuan

Advertisement

Analisis tujuan digunakan untuk mengetahui kerangka tujuan suatu program yang akan dilaksanakan berdasarkan permasalahan. Analisis tujuan dapat dihasilkan menggunakan pohon tujuan dengan komponen tujuan, yaitu tujuan khusus, tujuan umum dan sasaran. Pada analisis pohon tujuan, kalimat negatif pada masalah, utama, sebab, akibat diubah menjadi kalimat positif. Masalah utama dalam pohon masalah utama diubah menjadi tujuan khusus pada pohon tujuan. Akibat permasalahan pada pohon masalah menjadi tujuan utama. Sedangkan sebab permasalahan pada pohon masalah menjadi sasaran pada pohon tujuan. Berikut merupakan analisis pohon tujuan untuk pengembangan wisata di Kelurahan Jabungan, Kota Semarang.

Gambar 13. Analisis Pohon Tujuan di Kelurahan Jabungan

Sumber : Kelompok 9A, 2020 Pohon tujuan di atas mendeskripsikan tiga komponen penting yaitu tujuan umum, tujuan khusus dan sasaran. Berdasarkan masalah utama yaitu rendahnya pengelolaan dan pengembangan potensi wisata lokal Kelurahan Jabungan maka, tujuan khusus yang perlu

diwujudkan berupa pemaksimalan pengelolaan dan pengembangan potensi wisata lokal Kelurahan Jabungan. Lalu beberapa sasaran yang harus dicapai berupa meningkatkan SDM yang berkompeten, pengoptimalan program atau atraksi wisata di Kelurahan Jabungan dengan mengembangkan potensi lokal yang khas, pengembangan wisata yang adaptif terhadap bencana di Kelurahan Jabungan, membangun kerjasama antar pihak dalam pengembangan wisata dengan optimal, dan manajemen pariwisata dan pengembangan produk UMKM lokal yang lebih baik.

5.1.2. Visi dan Misi Pengembangan Pariwisata Kelurahan Jabungan

Berdasarkan analisis yang telah dilakukan teridentifikasi bahwa masalah utama pengembangan wisata di Kelurahan Jabungan adalah rendahnya pengelolaan dan pengembangan potensi wisata lokal di Kelurahan Jabungan. Lalu telah terumuskan pula tujuan yang perlu dicapai untuk mengatasi masalah utama tersebut yaitu pemaksimalan pengelolaan dan pengembangan potensi wisata lokal Kelurahan Jabungan, dimana hal ini merupakan upaya untuk meningkatkan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat Kelurahan Jabungan. Melihat hasil penstrukturan potensi dan masalah, perumusan tujuan yang ada serta pengkajian terkait konsep pengembangan pariwisata dibuatlah visi pengembangan pariwisata di Kelurahan Jabungan berupa: “Terciptanya Desa Jabungan sebagai Desa Wisata yang Berdaya Saing Melalui Pengembangan Komunitas dan Potensi Lokal Desa Jabungan” Dengan penjabaran misi sebanyak 4 butir, yaitu: a. Mengembangkan desa wisata melalui pengelolaan potensi desa dan komunitas. b. Membentuk keterlibatan masyarakat melalui komunitas, organisasi dan lembaga dalam pengembangan dan pengelolaan wisata. c. Meningkatkan kesejahtaraan masyarakat melalui partisipasi dalam pengembangan aktivitas pariwisata. d. Meningkatkan kualitas dan kapasibitas sumber daya masyarakat (SDM) dalam pengembangan pengelolaan wisata.

This article is from: