Haluan 02 Juli 2011

Page 1

EDISI : 059 TAHUN LXIII

SABTU 02 JULI 2011 M / 01 SYA’BAN RAJAB 1432 H

Rp2500

HARGA ECERAN

HARI INI TERBIT 24 HALAMAN

SEJARAH MENCATAT, HALUAN TERBIT SEJAK 1948 DAN MENJADI TUAN RUMAH DI NEGERI SENDIRI Tentang sesuatu apapun kamu berselisih, maka putusannya (terserah) kepada Allah. (Yang mempunyai sifat-sifat demikian) itulah Allah Tuhanku. Kepada-Nya lah aku bertawakkal dan kepada-Nyalah aku kembali. (QS Asy Suura ayat 10)

SUBUH ZUHUR ASHAR MAGHRIB ISYA

04.53 WIB 12.22 WIB 15.48 WIB 18.27 WIB 19.42 WIB

http://www.pesantrenvirtual.com/

Fenomena Bisnis Umrah OLEH: MIRAWATI UNIANG RATUSAN calon jemaah umrah yang sedianya diberangkatkan biro umrah Al– Haram, Kamis (30/6) mendatangi kantor tersebut di Jalan Rasuna Said Padang. Mereka menuntut pengembalian uang yang telah disetorkan sebagai biaya perjalanan umrah. Para jemaah juga tidak mau lagi dijanji-janjikan, bahkan pemilik sekaligus penyelenggara biro perjalanan umrah tersebut, pasangan suami istri Heman–Novianti diancam akan dilaporkan ke pihak kepolisian jika tidak mengembalikan uang yang dimaksud. (Haluan edisi Jumat (1/7). Bisnis perjalanan umrah, sebuah bisnis yang satu dasa warsa belakangan tumbuh pesat di negeri ini seperti cendawan di musim penghujan. Pasalnya peluang usaha di bidang ini sangat menjanjikan. Bahkan beberapa pengusaha perjalanan atau tour travel umum pun kemudian memilih banting stir mengelola biro perjalanan umrah. Bisa dimaklumi, kenapa bisnis perjalanan umrah tumbuh subur di negeri ini dan ditangkap sebagai peluang bisnis oleh banyak orang, termasuk oleh mereka yang iseng mencoba peruntungan di sektor ini walaupun tidak memiliki skil dan kemampuan. Sebagai negara dengan populasi umat Islam terbesar, niat untuk ke Tanah Suci atau baitullah menjadi cita-cita banyak umat di Republik ini.

Bersambung ke Halaman 10

ICOL

ANTREAN TRUK — Puluhan truk yang mengangkut bebagai jenis barang muatan yang melebihi tonase yang ditentukan terpaksa menepi dan antre di Jembatan Timbangan Oto (JTO) Lubuk Buaya, Kecamatan Koto Tangah, Kota Padang, Jumat (1/7). Ketentuan itu diberlakukan sejak Jumat 1 Juli 2011.

PEMBATASAN ANGKUTAN BERTONASE TINGGI

Sopir Terpekik, Dishub Pusing

Pemerintah Provinsi Sumatera Barat telah menerapkan penertiban beban angkutan kendaraan bermotor melebihi tonase. Puluhan truk terjaring melebihi muatan dan sebagian melakukan sopir mogok. Sementara pihak Dishub kewalahan menampung kelebihan muatan. PADANG, HALUAN — Puluhan truk terjaring dalam operasi hari pertama pembatasan muatan angkutan barang di Jembatan Timbangan Oto (JTO) Lubuk Buaya, Kecamatan Koto Tangah, Kota Padang, Jumat (1/7). Sebagian dari truk yang terjaring tidak diizinkan untuk masuk ke Kota Padang dan diharuskan untuk kembali ke daerah asal muatannya. Kebijakan tersebut mengakibatkan proses distribusi barang jadi terganggu. Sebelumnya, Organda (Organisasi Gabungan Angkutan Darat) Sumatera Barat mengancam mogok beroperasi, jika pemerintah tetap ngotot mem-

berlakukan kebijakan tersebut. Soalnya kebijakan pembatasan muatan berpengaruh terhadap biaya sewa transportasi. Kepala Bidang (Kabid) Keselamatan Teknis Sarana Angkutan Darat (KTSAD) Dishub Sumbar, Con Aspi menjelaskan, bahwa pihaknya serius melaksanakan ketentuan tersebut dengan didukung oleh tim yang terdiri dari unsur Brimob, Patroli Jalan Raya, Dinas Perhubungan, dan personil dari Polsek dan Polres setempat. “Seluruh kendaraan pengangkut barang yang melewati JTO, harus melakukan penimbangan. Jika muatannya tidak melebihi, maka angkutan

tersebut akan diizinkan melanjutkan perjalanan. Tapi, bila muatannya berlebih, pasti akan ditindak,” ujarnya kepada, Haluan Jumat (1/7). Ditambahkan, dalam operasi pembatasan muatan ini, ada dua kategori pelanggaran yang akan mendapatkan tindakan. Muatan truk yang melebihi kapasitas 5 sampai 25 persen akan mendapat surat tilang. Jika kelebihan muatan mencapai 25 persen, maka truk tersebut tidak diizinkan melanjutkan perjalanan dan disuruh untuk kembali ke tempat asal barang tersebut dimuat. Dari hasil penimbangan di hari pertama, tercatat sudah 30 unit mobil yang ditilang dan 60 unit mobil tak diizinkan melanjutkan perjalanan. Truk tersebut dikembalikan ke tempat asal barang tersebut dimuat agar bisa dikurangi isi muatannya.

Marlon dan Suarman Diperiksa Senin Lusa

PADANG, HALUAN — Tim penyidik Kejaksaan Tinggi (Kejati) Sumbar kembali menjadwalkan pemeriksaan terhadap mantan Bupati Dharmasraya Marlon dan mantan Sekdakab Solok Suarman. Kedua mantan pejabat yang telah ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus dugaan korupsi yang berbeda ini akan diperiksa, MARLON Senin (4/7). Sedianya, Marlon dan Suarman diperiksa bersamaan dengan mantan Bupati Solok Gusmal dan lima tersangka pengalihan hak atas tanah negara bekas di Kabupaten Solok tahun 2008, Lukman, Emildolia Khaira, Husni, Musril Muis dan Anwar yang telah ditahan, Selasa (28/6). Bersambung ke Halaman 11

Bersambung ke Halaman 11

DENI PRIMA

WANITA 80 tahun yang akrab disapa Uwo Lokan masih bersemangat menjual lokan di Pasar Raya Padang, Jumat (1/7).

Manggaleh Lokan Sajak Ameh Tigo Ribu

K

ULITNYA sudah keriput. Giginya pun hanya tinggal hitungan jari. Tapi semangatnya masih tetap menyala mengalahkan yang mudamuda. Di usia yang sudah lanjut, wanita berumur 80 tahun yang akrab di sapa Uwo Lokan ini masih bersemangat berjualan lokan di Pasar Raya Padang. Sambil mengunyah sirih, ia tampak mahir membersihkan lokan-lokan yang telah dikelupaskan kulitnya itu. Bahkan ketika seorang pembeli datang, ia dengan ramah melayani. Usaha ini telah ditekuninya sejak puluhan tahun yang lalu. Ketika ditanya kapan tepatnya, ia tak mampu mengingat tahun pastinya. “Sajak harago ameh tigo ribu sa ameh,” katanya sambil tersenyum.

Bersambung ke Halaman 11

Hakim Penerima Suap Ditahan

JAKARTA, HALUAN — Komisi Pemberantasan Komisi (KPK) kembali unjuk gigi. Selang satu jam setelah menahan Odi Juanda, pegawai PT Onamba Indonesia yang dijadikan tersangka penyuap, giliran hakim penerima suap, Imas Dianasari yang ditahan. Hakim Pengadilan Hubungan Industrial (PHI) pada Pengadilan Negeri Bandung itu ditahan di rumah tahanan (rutan) wanita Pondok Bambu. “Untuk kepentingan penyidikan Imas ditahan selama 20 hari ke depan,” tutur Kabag Pemberitaan dan Informasi KPK, Priharsa Nugraha di kantornya, Jumat (1/7). Penahanan Imas dilakukan usai pemeriksaan sekitar pukul 19.46 WIB. Bersambung ke Halaman 11

SBY Perintahkan Kapolri Tangkap Nazaruddin

Antara

HAKIM Pengadilan Hubungan Industrial PN Bandung, Imas Dianasari (tengah) dikawal sejumlah petugas usai di periksa oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Jakarta, Jumat (1/7) malam. Dia diduga terlibat perkara suap dan karyawan PT Onamba bernama Odi Juanda (OJ) di Restoran Poyo Lengkong di kawasan Cinunuk, Bandung, Kamis 30 Juni 2011, dan juga diamankan uang Rp 200 juta dan Toyota Avanza.

JAKARTA, HALUAN — Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) memerintahkan Kapolri Jenderal Pol Timur Pradopo untuk mencari, menangkap, dan membawa pulang mantan Bendara Umum Partai Demokrat (PD) Muhammad Nazaruddin. “Kemarin Presiden telah memerintahkan langsung Kapolri untuk mencari, menangkap, dan membawa pulang saudara Nazaruddin di Singapura agar bisa memenuhi proses PRESIDEN SBY hukum yang bersangkutan di KPK,” ujar Juru Bicara Kepresiden Julian Aldrian Pasha di Kantor Presiden, Jl Medan Merdeka Utara, Jakarta, Jumat (1/7). Bersambung ke Halaman 11

ANGGOTA DAN KESATUAN BERPRESTASI

Kapolda Berikan Reward

PADANG, HALUAN — Polda Sumbar tidak akan melindungi oknum kepolisian yang terlibat tindak kejahatan. Namun Polda Sumbar juga tidak akan pelit dalam memberikan reward atau penghargaan bagi personil kepolisian atau Polres maupun Pol- WAHYU INDRA PRAMUGARI sek yang berhasil menangkap pelaku kejahatan dan mengusut tuntas suatu kasus besar. “Saya sangat berharap kepada pihak keluarga untuk selalu mengi Di Halaman 10

Bersambung ke Halaman 11


2

Utama

SABTU, 02 JULI 2011 M 02 SYA’BAN 1432 H

KASUS KORUPSI SOLSEL

Kejati Tunggu Bukti dari BPK

ANTARA

WASPADA HUT BHAYANGKARA — Petugas kepolisian Polsek Serpong mengamankan sebuah Vespa odong-odong yang melintas dikawasan Alam Sutera,Serpong, Tangerang Selatan, Jumat (1/7). Tujuan razia ini dalam mewaspadai ganguan kamtibmas saat perayaan hut bhayangkara polri ke-65.

PADANG, HALUAN–Pemeriksaan sejumlah saksi dalam penyidikan kasus dugaan korupsi di BPKD Solok Selatan hampir tuntas. Namun kelanjutan proses pemeriksaan kasus yang kerugian negaranya melonjak dari sekitar Rp10,9 miliar menjadi sekitar Rp23 miliar itu hingga ke tingkat penyidikan terpaksa terhenti sementara. Kepala Kejati Sumbar Fachmi, Jumat (1/7), menyebutkan, untuk proses pemeriksaan kasus yang melibatkan mantan Bupati Solok Selatan Syafrizal dan mantan pejabat Solsel lainnya, tim penyidik masih menunggu dokumen yang akan dijadikan barang bukti. “Kita masih menunggu dokumen hasil audit BPK,” ujarnya. Selain itu, kata Fachmi, kini tim penyidik juga tengah fokus untuk penuntasan kasus mantan Walikota Bukittinggi Djufri dan mantan Sekda Bukittinggi Khairul, agar secepatnya dilimpahkan ke penuntutan (tahap II). Sementara itu, untuk pemeriksaan Syafrizal sebagai tersangka, tim penyidik juga masih terganjal kondisi kesehatan Syafrizal. Sebelumnya, Kasi Penkum dan Humas Kejati Sumbar Ikwan Rastudy menyebutkan, dari 30 ribu bukti yang ada di BPK-RI, penyidik baru mengantongi 500 dokumen. Dokumen yang dimiliki penyidik saat ini berupa lembar dokumen asli berupa Surat Pertanggung Jawaban (SPJ) dari Bagian Umum Setdakab Solok Selatan (Solsel).

Total barang bukti kasus di atas sekitar 30 ribu lembar terdiri dari 2.387 item merupakan bukti perjalanan terdiri dari SPJ, SPP, SPM, SPD, dan SP2D. Menurutnya, tim penyidik masih menunggu informasi dari BPK, apakah dokumen itu sudah bisa dibawa atau belum. Sementara kasus ini ke permukaan, dikarenakan adanya temuan dana APBD 2008 yang berlebih dan tidak tersedia dalam plafon Daftar Penggunaan Anggaran (DPA). Selain itu, tidak dimasukkan ke kas daerah. Padahal, dalam aturannya, anggaran sisa yang jumlahnya mencapai Rp10,9 miliar mesti dimasukkan ke kas daerah. Kejati Sumbar mengeluarkan dua surat perintah penyidikan yang dikeluarkan 8 Desember 2010. Empat pejabat dijadikan tersangka yakni mantan Bupati Solsel Syafrizal J dan mantan Sekdakab Solsel Adril. Selain itu, mantan asisten II Setdakab Solsel Wardi Jufri, yang menjabat sebagai Kuasa Pengguna anggaran (KPA) dan Bendahara Pengeluaran pada BPKD Solsel Erifal Zezki. Sedangkan perkara sprindik II, menetapkan dua nama tersangka lainnya yakni Kepala BPKD Joni Hasan Basri dan Kepala Bidang Penata Usaha, Pengawasan dan Penanggungjawab Keuangan pada BPKD Solsel Erizal B, yang menjabat sebagai Kuasa Bendahara Umum Daerah pada Pengelolaan Keuangan BPKD tersebut. (h/ynt)

Jemaah Al-Haram Batal Lapor Polisi

PADANG, HALUAN — Manajemen Biro Perjalanan Umrah Al-Haram, Jumat (1/7), akhirnya berhasil mendinginkan emosi para calon jemaah yang sehari sebelumnya Kamis (30/6) sempat memuncak dan tak terkendali. Jika sebelumnya para calon jemaah telah sepakat akan melaporkan Al-Haram ke Polda Sumatera Barat, akhirnya diajak saja menghadap kepada Gubernur Sumbar, Irwan Prayitno mencari solusi penyelesaian. Meski tidak lagi memiliki uang di tangan, pihak Al-haram masih percaya diri akan memberangkatkan 250 calon jemaah dari Bandara Internasional Minangkabau (BIM) langsung ke Jeddah Mekkah Arab Saudi. “Untuk itu kita perlukan solusi dari gubernur supaya para calon jemaah yang telah mendaftar di AlHaram ini bisa diberangkatkan,” kata Kuasa Hukum Manajemen Al-Haram, Syamsirudin kepada Haluan Jumat (1/7) sebelum bertemu gubernur. Biaya keberangkatan yang disetorkan oleh 250 calon jemaah masingmasing Rp15 juta. Sebagian uang tersebut masih di pihak penerbangan Lion Air sebanyak 45 ribu dolar Amerika atau sekitar Rp450 juta

dan di pihak Batavia 16 ribu dolar atau sekitar Rp160 juta. “Uang tersebut awalnya disetorkan kepada pihak Lion sebesar 90 ribu dolar. Namun karena pembatalan keberangkatan yang disebabkan pihak Al-Haram, maka Al-Haram yang dikenai finalti yakni kehilangan separuh dari uang muka yang disetor. Begitu pun dengan pihak Batavia,” jelas Syamsuwir. Tapi untuk upaya keberangkatan 250 jemaah tersebut, sebagai kuasa hukum, ia benar-benar mendesak kliennya agar segera mengambil uang yang ada di dua penerbangan itu. “Jika uang yang ada di dua penerbangan itu keluar, maka kita hanya tinggal menjalani proses keberangkatan para jemaah yang ingin berangkat dengan Al-Haram. Bagi yang tidak mau berangkat akan dikembalikan uangnya,” bebernya. Meskipun dapat dicairkan uang yang ada pada pihak penerbangan itu, pihak Al-Haram jelas tidak akan bisa

memberangkatkan 250 jemaah itu. Karena untuk memberangkatan 250 calon jemaah, Al-Haram butuh dana sekitar Rp4 miliar atau sesuai dengan jumlah uang yang terkumpul dari uang yang dibayarkan oleh para calon jemaah masing-masing Rp15 juta. Menutrut Syamsirudin, untuk dapat mewujudkan itu, kliennya harus mencari pihak ketiga untuk dapat diajak bekerjasama. “Atau meminjam uang dari pihak ketiga hingga asetaset Al-Haram yang dijadikan jaminan bagi para calon jemaah laku terjual. Adapun aset yang dijadikan pegangan oleh para jemaah adalah satu unit mobil Avanza BA 2146 WD warna hitam dengan status kepemilikan masih kredit atas nama Novianti (istri dari Manager AlHaram), kedua satu unit mobil Toyota Fortuner BA 1965 AH warna putih dengan status kepemilikan dalam kredit atas nama Herman Lain Rajo Mangkuto (Manager Al-Haram). Kemudian dua unit rumah di Perumahan Citra Al-Mara Blok A di belakang Masjid Muhajirin Mawar Putih dan satu unit ruko di Jalan Rohana Kudus Padang nomor 678 Padang dengan status kontrak hingga 2012 nanti. Seluruh aset yang dijadikan

jaminan itu ditulis dalam surat pernyataan yang ditandatangani oleh Novianti (Istri Manajer Al-Haram, Herman) dan lima orang calon jemaah yang mewakili jemaah lainnya dan ditandatangani di atas materai. Jika dalam waktu yang ditentukan, pihak Al-Haram tidak juga bisa menepati janji, mereka akan memberangkatkan para jemaah atau pun mengembalikan uang jemaah. Dalam surat itu disepakati calon jemaah berhak menuntut pihak Al-Haram secara perdata atau pun pidana sesuai undangundang yang berlaku. Hingga berita ini dibuat belum diperoleh informasi hasil pertemuan mereka dengan gubernur yang digelar hingga malam. Sebelumnya, salah seorang calon jemaah umrah asal Kota Padang, Syamsul Bahri (78), yang juga gagal berangkat pada 19 Februari lalu, mengatakan, setelah dilakukan pembicaraan secara diplomatis antara 10 orang perwakilan calon jemaah dengan pihak Al-Haram kemarin, para calon jemaah tidak jadi melapor ke Polisi dan memberi kesempatan bagi pihak Al-Haram untuk menyelesaikannya dengan baik-baik. “Berarti ini adalah kesempatan

Banyak Rencana SKPD tak Tertampung dalam RAPBD PADANG, HALUAN—Penyusunan Rencana Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (RAPBD) 2012 oleh Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Sumbar, memasuki pembahasan tahap akhir sebelum diajukan ke DPRD Sumbar. Seluruh SKPD akan menyampaikan kepastiannya tentang rencana pendapatan masing-masing. Namun dari data yang ada, cukup banyak juga kegiatan pembangunan yang disampaikan SKPD yang tidak tertampung dalam RAPBD 2012 ini, jumlahnya mencapai Rp118,3 miliar. Tetapi secara umum, belanja daerah pada RAPBD 2012 sedikit lebih hemat dibanding RAPBD sebelumnya. Rencana belanja daerah pada 2012, pada pos belanja tidak langsung Rp1,027 triliun, sedangkan tahun lalu Rp1,117 triliun. Asisten III Administrasi Umum Setdaprov Sumbar, Mahmuda Rivai kepada Haluan Selasa (28/6), di Padang menjelaskan, RAPBD Sumbar

2012 diupayakan dapat segera diajukan ke DPRD Sumbar awal bulan Juli 2011 untuk dilakukan pembahasan. Sebelum sampai ke dewan, masih ada 2 kali rapat lagi, masing-masing dengan seluruh SKPD dan rapat finalisasi dengan Sekdaprov Sumbar. “Kita akan menggelar rapat 2 kali lagi, terakhir rapat dengan Sekdaprov Sumbar. Setelah itu kita akan ajukan draft RAPBD Sumbar 2012 ke dewan. Rencananya awal Juli sudah bisa disampaikan,” ujar Mahmuda. Pada RAPBD 2012, rencana pendapatan daerah sebesar Rp2,017 triliun. Dibanding tahun 2011, angka ini meningkat sebesar 1,54 persen karena sebelumnya rencana pendapatan itu hanya Rp1,986 triliun. Seperti biasanya, pendapatan daerah itu bersumber dari Pendapatan Asli Daerah (PAD), dana perimbangan, lain-lain pendapatan yang sah serta penerimaan pembiayaan. PAD 2012 yang bersumber dari pajak daerah, retribusi daerah,

hasil pengeluaran kekayaan daerah dan lain-lain PAD menyumbang sebesar Rp1,14 triliun. Angka ini meningkat sebesar 5,82 persen dibanding tahun sebelumnya yang hanya Rp1,08 triliun. Untuk dana perimbangan, Sumbar mendapatkan Rp861miliar. Angka ini belum termasuk Dana Alokasi Khusus (DAK). Sumber dana perimbangan itu diantaranya adalah bagi hasil pajak sebesar Rp94 miliar, bagi hasil bukan pajak Rp1,8 miliar, Dana Alokasi Umum (DAU) Rp764 miliar. Tahun 2011 lalu, dana perimbangan untuk Sumbar sebesar Rp894 miliar, termasuk didalamnya DAK sebesar Rp40 miliar dan DAU Rp764 miliar. Sedangkan lain-lain pendapatan yang sah sebesar Rp6,2 miliar, juga meningkat dibanding 2011 yang hanya Rp5,2 miliar. Sumber pendapatan lain-lain ini berasal dari pendapatan hibah. Untuk belanja daerah pada 2012,

pada pos belanja tidak langsung rencananya sebesar Rp1,027 triliun, hemat dari tahun sebelumnya yang mencapai Rp1,117 triliun. Belanja tidak langsung ini terdiri dari belanja pegawai Rp610,5 miliar, belanja hibah Rp14,8 miliar, belanja bantuan social Rp34,4 miliar, belanja bagi hasil pada kabupaten/kota Rp357,9 miliar, belanja bantuan keuangan pada kabupaten/kota Rp5 miliar serta belanja tak terduga Rp5 miliar. Pada pos belanja langsung juga terjadi penghematan. Bila pada 2011 rencana belanja langsung Rp1 triliun maka pada 2012 direncanakan hanya Rp994 miliar. Dikatakan Mahmuda, program kerja yang diajukan setiap SKPD itu disisir satu persatu untuk menentukan apakah telah sesuai dengan program strategis dan kebijakan prioritas pembangunan dalam RPJM 20102015 dan RKPD 2012. Bila tidak sesuai tentunya akan ditunda untuk kegiatan tahun berikutnya. (h/vie)

ketujuh kalinya yang diberikan oleh para calon jemaah kepada pihak AlHaram untuk menyelesaikan masalah ini,” katanya. Secara pribadi, sambung Syamsul Bahri, tidak ingin lagi berangkat umrah dengan biro perjalanan yang nama Al-Haram. “Jika dana saya telah dikeluarkan saya tidak akan berhubungan lagi dengan pihak AlHaram,” katanya. Menurutnya Syamsul Bahri bagus juga para calon jemaah memberi kesempatan kesekian kalinya pada pihak Al-Haram supaya dana yang telah dibayarkan kepada pihak AlHaram dapat dikeluarkan. “Dari pada melaporkan ke Polisi dengan alsan penipuan, manger AlHaram masuk penjara uang kita belum tentu keluar,” ujarnya. Kabarnya, tambah Symasul Bari, sekitar Rp4 Miliar uang 250 calon jemaah telah dihabiskan untuk membayar sewa hotel di Mekkah. Dana itu tentunya hilang walau para calon jemaah tidak jadi menginap di sana. Kemudian untuk memperpanjang visa para calon jemaah yang sampai dua kali perpanjangan karena masa visa habis akibat penundaan-penundaan keberangkatan. Selain itu dana

Rp4 miliar itu habis untuk mencukupkan biaya keberangkatan para calon jemaah tahap pertama dan kedua awal Januari dan Februari lalu karena untuk tahap pertama dan kedua itu mengalami kendala yang sama dengan sekarang. Masalah itu bergejolak ketika pihak Al-Haram tidak juga kunjung memberangkatkan 250 calon jemaah umrah tersebut. Setelah terjadi penundaan keberangkatan sebanyak lima kali yakni dari 19 April ke 24 April dan setelah itu ditunda lagi ke 11 Mai, kemudian ditunda lagi 30 Mei. Terakhir Al-Haram pada pertemuan dengan jemaah di Mesjid Darul Hujjad Asrama Haji Padang 30 Mei kemarin, pihak Al-Haram masih menjanjikan akan memberangkatkan jemaah pada 30 Juni. Pembatalan keberangkatan disebabkan karena karena pihak AlHaram terkendala dalam penyelesaian visa masing-masing jemaah. Ditambah dengan ketidaksuksesan Al-Haram dalam membuat kotrak dengan pihak penerbangan yang merencanakan memberangkatkan para calon jemaah langsung dari Bandara Internasional Minangkabau (BIM) ke tanah suci Mekkah Arab Saudi. (h/dfl)

Gubernur: Hanya Ada Satu Matahari PADANG, HALUAN — Gubernur Provinsi Sumatera Barat Irwan Prayitno menegaskan, siapa pun oknum yang datang ke Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) meminta proyek, dan mengaku sebagai orang dekat gubernur, hendaknya ditolak saja. Praktik-praktik demikian tidak dibenarkan. Sedangkan terkait duet kepemimpinannya dengan Wakil Gubernur Muslim Kasim, diyakini tetap seiring sejalan. Dan soal Matahari itu, tetap hanya ada satu Matahari. Demikian antara lain disampaikan Gubernur Sumatera Barat Irwan Prayitno usai meresmikan Mesjid Asy Syahidin Lolong Jumat (1/7), di Padang, menanggapi pemberitaan (Haluan, Jumat (30/ 6) yang dikatakan oleh anggota DPRD Sumatera Barat bahwa di jajaran Pemerintah Provinsi Sumatera Barat ada dua Matahari. Dikatakan, pihaknya tidak hadir saat rapat paripurna di DPRD

Sumatera Barat kemarin, karena sedang bertugas di luar Sumatera Barat. Dan dia juga mengaku belum membaca berita hari ini. Namun yang pasti, ungkapan ‘dua Matahari’ di Pemprov Sumatera Barat itu hanya sekadar interpretasi saja. Sebab Matahari itu tetap hanya ada satu. Irwan tidak merinci kata-katanya karena segera berlalu memasuki mobilnya. Terkait adanya orang dekat gubernur yang meminta proyek ke SKPD, Irwan dengan tegas mengatakan, itu hanya oknum yang mengaku-ngaku saja. Bila ada oknum yang mengatakan demikian maka SKPD harus menolaknya. Semua harus sesuai prosedur, termasuk untuk mendapatkan proyek pembangunan. “Bila ada oknum yang mengaku sebagai orang dekat gubernur dan minta proyek, SKPD terkait harus tegas menolaknya,” ujar Irwan. (h/vie)


Nasional

SABTU, 02 JULI 2011 M 02 SYA’BAN 1432 H

3

SERANGAN BALIK

Nazar: Rp4 M ke Andi, Rp2 M ke Anas

JAKARTA, HALUAN—Perintah tangkap dari SBY dan penetapan tersangka oleh KPK tak membuat Nazaruddin tiarap. Bahkan dari Singapura, bekas Bendahara Umum Partai Demokrat ini melancarkan ‘serangan balik’. Ia menuding, uang suap terkait pembangunan wisma atlet Sea Games di Palembang juga mengalir ke kantong Ketua Umum Partai Demokrat Anas Urbaningrum dan Menteri Pemuda dan Olahraga Andi Mallarangeng. Semua borok petinggi PD tersebut dibongkar Nazar kepada pengacaranya, OC Kaligis. “Dia (Nazaruddin) mengatakan kalau dia itu tidak pernah menerima sepeser uang pun dari kasus Menpora itu. Makanya dia itu bingung dan menilai itu semua rekayasa,” kata OC Kaligis, Jumat (1/ 7). Sejumlah media online kemaren melansir keluarnya perintah tangkap dari Ketum Dewan Pembinan Partai Demokrat terhadap mantan bendahawaran partainya itu. Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) yang juga Ketua Dewan Pembina PD memerintahkan Kapolri Jen-

deral Pol Timur Pradopo untuk mencari, menangkap, dan membawa pulang Nazaruddin. Tetapi sebagaimana diungkapkan pengacara Nazar, jang hanya kliennya yang diburu. Menurut Kaligis dalam beberapa hari ini dirinya berkomunikasi intensif dengan Nazaruddin. Dalam komunikasi tersebut Nazaruddin menuturkan ke mana saja dana itu mengalir. “Dia bilang pada saya, yang mengantarkan uang itu namanya Paul. Sama Paul diserahkan ke anggota DPR namanya I Wayan Koster. Dari Wayan Koster dan Angelina Sondakh diserahkan ke Mirwan Amir. Dan Rp 8 miliar yang sama Mirwan Amir, dibagikan ke pimpinan Banggar (Badan Anggaran) yang lain dan Mirwan (juga) menyerahkan ke Anas sebesar Rp 2 miliar dan Menpora (Andi Malarangeng) Rp 4 miliar,” ungkapnya. Sehari sebelumnya, Kamis,

Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi, Bibit Samad Rianto, menyampaikan, Nazaruddin disangka melanggar tiga pasal penerimaan suap, yaitu Pasal 5 Ayat 2 dan atau Pasal 12 huruf a dan b, dan Pasal 11 Undang-Undang tentang Tindak Pidana Korupsi. Menurut Bibit, penetapan Nazaruddin sebagai tersangka sudah berdasarkan bukti, baik berupa keterangan saksi maupun bukti dokumen.Terkait penetapan Nazar sebagai tersangka itu, kuasa hukumnya menyatakan, kliennya siap membongkar semua keterlibatan beberapa pihak terkait kasus tersebut. KPK menetapkan Nazaruddin sebagai tersangka dalam kasus dugaan suap Sesmenpora terkait pem-

bangunan Wisma Atlet Sea Games di Palembang. Kita akan bongkar semua, kalau sudah seperti ini kita siap perang. “Kita akan bongkar semua, kalau sudah seperti ini kita siap perang,” ujar Kaligis. Menurut Nazar pada Kaligus, sejumlah uang dalam kasus ini mengalir ke sejumlah anggota Dewan termasuk ke Menteri Pemuda dan Olahraga Andi Malarangeng dan Ketua Umum Partai Demokrat Anas Urbaningrum. Kaligis menyatakan, kliennya saat ini merasa kecewa dengan penetapan dirinya sebagai tersangka. Pasalnya, Nazaruddin merasa dirinya selalu dianggap bersalah dalam kasus tersebut. (dn/kcm/dtc/okz)

KRITIK TERLANJUR BERHAMBURAN

JAKARTA, HALUAN — Majelis Ulama Indonesia (MUI) menegaskan belum pernah mengeluarkan fatwa tentang hukumnya orang kaya yang membeli Bahan Bakar Minyak (BBM) bersubsidi. “MUI belum pernah mengeluarkan

Tak Ada Fatwa MUI Soal BBM

fatwa tentang hukumnya orang kaya membeli BBM bersubsidi. Yang terjadi adalah jawaban spontan dari Ketua MUI KH Ma’ruf Amin. Ini missleading,” kata Sekjen MUI Pusat HM Ichwan Sam di Jakarta, Jumat (1/7).

Fenomena Bisnis.......................................Sambungan dari Hal.1 Sayangnya, niat untuk menunaikan ibadah haji ke baitullah itu, terkendala oleh berbagai faktor. Salah satunya, masalah kuota. Bukan rahasia lagi, untuk bisa menunaikan ibadah haji, orang harus rela antri bertahun – tahun karena banyaknya peminat. Dari tahun ke tahun, peminat naik haji bukannya berkurang tapi bertambah. Sehingga harus sabar menunggu giliran. Karenanya, banyak yang kemudian beralih ke umrah atau disebut juga haji kecil. Berbeda dengan haji, umrah memiliki banyak kelonggaran. Ibadah haji hanya satu kali setahun, sedangkan umrah bisa kapan saja atau disesuaikan dengan skejul calon jemaah. Selain fleksibelitas waktu, dari segi biaya, umrah juga relatif lebih murah, tergantung pada paket yang diambil atau ditawarkan. Tidak sedikit pula biro perjalanan umrah yang memberi diskon gila-gilaan untuk jemaah yang mendaftar secara kolektif. Selain itu, umrah tidak hanya bermakna perjalanan spiritual semata. Sebagian biro perjalanan umrah yang jeli juga menggabungkan perjalanan spiritual ini dengan aneka paket liburan dan game menarik, termasuk wisata belanja dan kuliner. Makanya, kita dengar beberapa paket perjalanan umrah ada yang via Singapura, Malaysia, Hongkong atau yang lainnya. Pokoknya dibuat semenarik mungkin. Faktor lainnya, umrah juga menjadi

ANTARA

AKHIRNYA MATI— Seekor harimau Sumatera terjebak jerat kawat baja di kebun konsesi PT Arara Abadi di Kabupaten Pelalawan, Riau, Jumat (1/7). Harimau yang telah terjerat selama 6 hari itu akhirnya mati , akibat penanganan yang lamban dari Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam (BBKDA) Riau dan pihak perusahaan.

trend di kalangan selebritas dan kaum sosialita di negeri ini. Lihatlah para artis atau selebritas yang memilih umrah untuk mengisi liburan atau berdoa di depan ka’bah ketika dirundung masalah atau konflik. Sebagian lainnya memilih umrah sekaligus melaksanakan pernikahan di tanah suci. Belum lagi artis dan para ustadz popular yang turut serta nyemplung dibisnis ini. Terakhir yang tidak kalah penting sekaitan dengan fenomena umrah yakni maraknya instansi pemerintah maupun swasta yang memberikan insentif, reward atau bonus kepada pegawai atau karyawannya yang berprestasi. Kemudian aneka kuis di televisi, radio dan media cetak yang juga memberikan hadiah berupa perjalanan umrah kepada pemenang. Dengan segudang faktor itulah mengapa bisnis umrah menjadi primadona di negeri ini. Alhasil, banyaknya pemain membuat persaingan di sektor ini sangat ketat. Berbagai cara dan trik dilakukan untuk menggaet calon jemaah sebanyakbanyaknya. Sekarang jamak kita lihat, bisnis umrah dijalankan dengan system MLM (Multi Level Marketing) atau penjualan berjenjang baik secara door to door maupun online. Komisi atau fee yang diterima dengan menjadi agen jemaah umrah ini lumayan besar. Tak terelakkan, system ini turut berkontribusi maraknya penipuan biro umrah terhadap jemaahnya.

Untuk itu, para calon jemaah diminta untuk ekstra hati – hati memilih biro perjalanan umrah. Jangan hanya tergiur harga murah, diskon besar dan iming – iming fasilitas mewah ala hotel bintang lima, nyatanya tertipu. Niat mulia mau ibadah malah dapat musibah. Pemerintah sebagai penyelenggara negara melalui kementerian terkait juga harusnya lebih memperhatikan persoalan ini. Jangan sampai terjadi peristiwa besar baru kalang kabut dan kebakaran jenggot. Ujung – ujungnya melahirkan senjata ampuh bernama moratorium. Kementerian Agama, Kementerian Luar Negeri, Kementerian Tenaga Kerja dan lintas departemen lain, seyogianya membuat regulasi yang jelas dan mengikat mengenai keberadaan biro perjalanan umrah ini. Sejatinya MUI juga harus “turun tangan” mengurus persoalan ini. Bukan mengurus subsidi BBM yang jauh panggang dari api! Minimal, pemerintah daerah pro aktif mengawasi maraknya biro perjalanan umrah tersebut. Bisa melalui peraturan daerah atau surat keputusan lainnya. Atau mungkin memaksimalkan fungsi tungku tigo sajarangan untuk urusan ini. Sebab faktanya, sekarang banyak biro perjalanan umrah dikelola oleh orang - orang yang tidak berkompeten atau memiliki kemampuan manajerial di bidangnya. Yang menjadi target hanyalah keuntungan semata berkedokkan agama.

MUI menggelar jumpa pers untuk memberikan penjelasan mengenai isu yang berkembang tentang wacana fatwa hukum bagi orang kaya yang membeli BBM bersubsidi. Informasi yang berkembang tersebut dinilai menyalahi adab MUI seolah-olah MUI sudah memiliki fatwa berkaitan haram orang kaya yang membeli premium bersubsidi. “Yang lebih parah lagi fatwa MUI seolah-olah menjadi fatwa pesanan dari pemerintah, ini tidak nyambung Dan celakanya di lingkungan internal ada salah paham juga,” tambah Ichwan Sam.

Lebih lanjut ia menjelaskan duduk persoalan sehingga munculnya pemberitaan tersebut berkaitan dengan pertemuan MUI di ESDM pada Senin 27 Juni lalu. Ketika itu, KH Ma’ruf Amin menjawab pertanyaan wartawan bagaimana hukumnya kalau ada orang kaya atau mampu memiliki mobil mewah tapi membeli bensin premium (yang bersubsidi). KH Ma’ruf Amin menjawab bahwa sesuai aturan dari umara atau pemerintah yang dibuat bersama dengan DPR bahwa subsidi harga BBM itu dialokasikan untuk golongan

yang tidak mampu. Oleh karena itu kalau ada orang yang mampu dan ikut menikmati atau memakai bensin premium yang harganya disubsidi sama dengan mengambil hak orang lain yakni hak orang-orang yang tidak mampu. Perbuatan itu tidak pantas, hukumnya dosa sama seperti orang kaya yang mengambil dana zakat yang bukan haknya. Lebih lanjut HM Ichwan Sam mengatakan, untuk keluarnya sebuah fatwa di MUI ada prosesnya yaitu pertama ada permintaan, lalu permintaan itu dikaji layak atau tidak difatwakan.(ant)

Hubungi Dealer Resmi Suzuki : PT. ELANG PERKASA MOTOR : Jl. Khatib Sulaiman No.87 Padang Telp. (0751) 7051422, 7051423. Kantor Cabang : = PAYAKUMBUH : Jl. St. Usman No.14, Kampung Cina Telp. (0752) 91795 = DHARMASRAYA : Jl. Lintas Sumatera Koto Baru KM.218 Dharmasraya Telp. (0754) 71245

Sari Pati Perdu pilihan yang hidup di daerah perbukitan Pesisir Selatan

Jamu

MOCHINTA

Obat Herbal Alam dari Sumatera Barat

Mochinta ada sebagai pilihan tepat. Karena Mochinta murni dari sari pati yang dibuat dari tanaman perdu pilihan yang hidup di perbukitan Pesisir Selatan Sumatera Barat yang diolah secara higienist (bebas zat tambahan bebas zat pengawet, bebas zat pewarna) dan satu satunya produk yang kaya akan Anti Septik dan Anti Oksidan . Tanin merupakan senyawa organik yang komplek yang terdiri dari polifenol yang bermanfaat sebagai Anti Oksidan. Dan Katechin senyawa yang banyak digunakan masyarakat pedesaan sebagai pelengkap makan sirih dan obat-obatan, obat yang terkandung dalam Mochinta sudah dikenal oleh masyarakat kepulauan Nusantara dari Sumatera hingga Papua sejak paling tidak 2500 tahun yang lalu. Khasiat dan Kegunaan : Membantu memilihara kesehatan fungsi saluran pencernaan

H

Kenapa Pilih Mochinta ????

Baru ...!!! dan sudah terbukti ...!!!

Murni Alami dari Tumbuhan Bebas Zat Tambahan Bebas Zat Pengawet Bebas Zat Pewarna Satu-satunya produk yang banyak mengandung Anti Septik & Anti Oksidan

Menormalkan asam Lambung Maag Diare Radang Tenggorokan Sariawan Luka Bakar (Ditaburkan) Susah Buang air Besar (BAB) Sakit Gigi

Penambah Nafsu Makan (untuk anak-anak) Menghilangkan bau badan / mulut Bagus untuk orang sesudah operasi / melahirkan Asam Urat Diabetes Kolesterol Meningkatkan Vitalitas Melancarkan Datang Bulan Asma & Alergi

PROARG 35. MOSA 000 I ,-/b tl

Rp.

untuk Konsultasi Hub :

0852 6577 5536

Isi : 30 Kapsul POM TR. 103 317 601

DAPATKAN DI APOTEK DAN TOKO OBAT DI KOTA ANDA : Padang : Apotik Arga (Terandam), Apotik Mega Utama (Terandam), Apotek Dira (Simp. Jondul) Rawang, TO. Mega Utama (Padang Sarai), Apotek Diana (Tabing), TO. Nafa (Siteba), Apotek Syuhada (Alai), TK. Adi (Dpn SMA 10 Padang), APT. Simp. Haru (Jl. Dr. Sutomo No.49), APT. Kita (Depan Diklat BRI)Limau Manis, APTK. Media Medika Psr. Baru Limau Manis, APT. Iliran Farma Gadut (Depan RSJ), TO. Ikhlas (Indarung), TO. Jamu Jago Jl. Niaga 204 Pdg, APTK. Cahaya Bunda Siteba, APT. Asri Baru Jl. Imam Bonjol (Komp. Atom), APT. Patimura, APT. Raisa Jl. St. Syahrir no.62, APT. Glory Jl. Niaga Pondok, APT. Eres Farma Jati, APT. Isty Farma Jati, APT. Aroma Jati, APT. Farmasia I Imam Bonjol, APT. Arafah Ganting, APT. Naufal Andaleh, APT. Cahaya Bantuan Balai. Baru, APT. Vibra Belimbing, APT. Mitra Farma Simp. Gaduik, APT. Bio Farma Bandar Buat = Pariaman : Aptk. Zelia (Psr.Lbk Alung), TO. Budi (Psr. Sicincin), Klinik Permata Bunda Kayu Tanam, TO. Bunda Farma (Pauh Kamba), Aptk. Nuri (Jl. Tugu Perjuangan depan Stasiun KA)= Solok : Apotik Pribadi, Apotik Rakyat Romeo, TO. Kurnia (Psr. Sumani), Aptk. Gretta Solok, Aptk. Mitra Patimura Solok, TO. Risda Farma Alahan Panjang, TO. Pelangi M. Paneh, APT. Tujuh (Depan RSUD Solok) = Sawahlunto : Apotik Prima = Sijunjung : Tb. Mitra, Apotik Samudra = Bukittinggi : Apotik Saiyo, Apotek Mecca, Apotek Asrama Murni = Payakumbuh : Apotik Roste, Apotik Medika Farma, = Batusangkar : TO. Paten , APT. Sari Bulan, APT. Reno Sari, Apotek Budi Agung = Padang Panjang : TO. Rahmat Arafah = Pasaman : Apotek Satria (Psr. Inpres) Padang Baru Lubuk Basung, Apotek Saiyo Lubuk Sikaping, Apotek Sejati Prima Simp. Empat Pasaman, TO. Rahmat Psr. Panti Pasaman = Dharmasraya : Apotek Berkah Bunda (S.Rumbai), TO. Berkah Jaya (Koto Baru), Apotek Aisyah (P.Punjung), APT. Sumber Sehat, APT. Alam Sari Padang Aro, TO. Singgalang M. Labuh = Pesisir Selatan : Apotek Riski Farma, Apotek Hikmah (Kota Painan), TO. Mali (Tarusan), TO. Sehat (Psr. Baru)

26

TEGAK DAN RUNTUH

Ilustrasi Marwan

Besoknya janji itu pun saya tepati. Wahai Tuan, hari itulah masa yang tak dapat saya lupakan! Saya datang ke rumah itu, rumah tempat saya bersenda gurau dengan Zainab di waktu kecil. Rumah itu seakan-akan hilang semangat dan memang kehilangan semangat, karena bekasbekas kematian masih kelihatan nyata. Pintu luar terbuka sedikit dan saya ketuk pintunya yang menghadap ke dalam; pintu terbuka…Zainab

yang membukakan. “Abang Hamid!” katanya. Waktu itu kelihatan nyata oleh saya mukanya merah, nampak sangat gembiranya melihat kedatangan saya. Baru sekali itu dan baru sesaat itu dan baru sesaat itu selama hidup saya melihat mukanya demikian, yang tak pernah saya gambarkan dan tuturkan dengan susunan kata, pendeknya wajah yang memberi saya penuh pengharapan. “Bang Hamid!” katanya menyambung perkataannya

“Sudah lama benar abang tak datang ke mari, lupa abang agaknya kepada kami!” Gugup saya hendak menjawab; saya pintar mengarang khayal dan anganangan tetapi bila sampai di hadapannya saya menjadi seorang yang bodoh. “Tidak, Zainab” jawabku dengan gugup. “Tetapi, bukankan kita sama-sama kematian?” Seketika itu mukanya kembali ditekurkannya menghadapi kakinya, tangan

berpegang ke pinggir pintu. Rambutnya yang halus menutupi sebagian keningnya dan sepatah kata pun dia tak berbicara lagi. “Zainab…” kataku pula. “Sebetulnya tidak saya….pernah lupa datang kemari, barangkali engkaulah… agaknya yang … lupa kepadaku.” Mendengar itu, ia bertambah menekur, tak berani ia mengangkat muka lagi, dan saya pun gugup hendak menambah perkataan, memang bodoh saya ini, dan pengecut!

Tiba-tiba dalam saya menyediakan perkataan yang akan saya katakan pula dalam sedang merenungi kecantikan Zainab, kedengaranlah dari halaman tetapak kaki Mak Asiah menginjak batu; Zainab mengangkat mukanya seraya berkata: “Itu Ibu datang.” Saya masih dalam kebingungan, Zainab lalu ke hadapan saya menyambut kedatangan ibunya. Ketika sampai ke beranda dia berkata: “Ini Bang Hamid telah datang.”


4

Opini

SABTU, 02 JULI 2011 M 02 SYA’BAN 1432 H

Haluan Kita

NAN KODOH BASA

Setelah Inpres SBY, Tangkaplah Nazar! HAMPIR dua bulan Nazaruddin dibidik dari Jakarta, tapi belum kunjung kena juga dia. Mantan Bendaharawan DPP Partai Demokrat itu sudah berubah menjadi ancaman terhadap Partai Demokrat. Partai yang dibesut oleh Susilo Bambang Yudhoyono yang kemudian mengantarkannya jadi Presiden terpilih. Tsunami politik yang ditimbulkan oleh hengkangnya Nazaruddin ke Singapura tentu saja tidak perlu dijelaskan lagi. Bahwa dengan politik pencitraan yang sebagian besar ada pada partai itu bersama-sama dengan Presiden SBY, jelas membuat reputasi pencitraan jadi binasa oleh ulah Nazaruddin. Ya indikasi keterlibatannya dalam penyelewengan proyek wisma atlet di Palembang maupun kesengajaannya pergi ke Singapura menjelang pemberlakuan cegak dan tangkal oleh pihak berwenang. Beberapa utusan Partai Demokrat belum lama sudah diutus ke Singapura membujuk Nazar agar pulang. Hasilnya masih nol. Meskipun Nazar lewat pernyataanpernyataannya mengatakan akan memenuhi panggilan pulang. Tapi setelah ditetapkan jadi tersangka oleh KPK Nazar pun masih ngumpet di Singapura. Ada juga upaya lain yang sudah dicoba tempuh oleh aparat hukum yakni menjemput paksa dengan menggunakan lembaga ekstradisi. Tapi ternyata kemudian terkendala lantaran tidak cukup lengkap kesepakatan ekstradisi yang dipunyai RI-Singapura untuk bisa memulangkan Nazar. Walhasil, hingga kini ia masih aman di sana. Ada hal yang agak melegakan, kemarin Presiden Yudhoyono sendiri sudah memerintahkan Kapolri Jenderal Pol Timur Pradopo untuk mencari, menangkap, dan membawa pulang Nazaruddin. Karena itu, instruksi ini harus bisa memberi rasa percaya diri yang lebih kuat kepada KPK untuk bertindak cepat tanpa perlu ragu lagi bahwa pekerjaan mereka akan diintervensi oleh pemerintah terutama oleh partai yang berkuasa lantaran yang ditangkap adalah kadernya. Bahwa Presiden SBY dalam kapasitas pribadi adalah juga Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat. Kalau sudah Ketua Dewan Pembina sendiri yang memerintahkan agar Nazar ditangkap, tidak ada alasan lagi untuk mengatakan bahwa KPK akan dirintangi secara politik. Beberapa waktu lalu, Presiden memang telah memanggil dan meminta agar Polri dapat berkoordinasi dengan KPK terkait kasus ini. Koordinasi ini dilakukan bilamana kasus Nazaruddin sudah memenuhi kelengkapan berkas atau argumen hukum untuk diproses. Mungkin akan muncul pula anggapan lain bahwa instruksi Presiden itu akan diterjemahkan pula secara subyektif sebagai bentuk intervensi Presiden ke ranah hukum. Ini bisa saja terjadi. Tetapi agaknya kita perlu melihat bahwa instruksi itu tak semata sebagai bentuk upaya pembersihan ‘jerawat’ di wajah citra Partai Demokrat, melainkan bantuk lain dari seorang Presiden menunjukkan ketegasan dalam pelaksanaan penegakan hukum. Instruksi agar M Nazaruddin ditangkap bukan bentuk intervensi terhadap kinerja Komisi Pemberantasan Korupsi. Tapi SBY hanya membantu KPK. Membantu KPK menghadirkan sangat berbeda jauh dengan intervensi. Yang melaksanakan pemaksaan itu, ya tetap saja KPK. Karena itu kewenangan KPK. Lembaga seperti KPK memiliki yurisdiksi ke dalam dan tidak bisa menjangkau ke luar. Oleh karena itu, Kepolisian, BIN, Kementerian Luar Negeri dilibatkan dalam upaya mendatangkan Nazaruddin. Dari situ jelas bisa dibaca kemana arahnya instruksi itu. Semata hanya untuk memperkuat KPK. Soal hasilnya tentu ini berproses pula. Sebab banyak hal yang mesti dilakukan untuk berkelit dari ketentuanketentuan hukum Singapura. Hingga kini Indonesia belum mempunyai perjanjian ekstradisi dengan Singapura. Dan baru sekrang Ketua DPR, Marzuki Alie kembali mendorong agar segera dilakukan pembahasan perjanjian tersebut. Kita harap betul Singapura bersedia membahas perjanjian ekstradisi dengan Indonesia secara G to G. Lagi pula, Nazar baru dinyatakan sebagai tersangka dua hari lalu. Barangkali, lewat saluran-saluran dalam kader partai sendiri, kalangan Partai Demokrat dapat mengirim pesan kepada Nazaruddin untuk lebih baik menyerahkan disi saja daripada harus ditangkap secara paksa. ***

z Banyak rencana SKPD tak tertampung di RAPBD Sumbar 2012 Karena banyak yang naik di jalan kaleeee? z Truk kelebihan muatan sengaja mogok di lintas Padang-Solok Berapa hari pak sopir?

Haluan Aspirasi

082170625544/ 08163253248

Serambi Mekkah Tak Cocok Lagi MEMBACA advertensi FESTIVAL SERAMBI MEKAH V di kota Padang Panjang kami menyarankan sebaiknya tdk menggunakan kata Serambi Mekah lagi karena Arab Saudi, dimana di sana terletak Kota Mekkah, tidak bisa dicontoh lagi. Orang Arab Saudi sudah tercemar suka menganiaya, memperkosa, tidak mau bayar gaji TKI kita dll. Salah sdkt dihukum pancung shg tdk punya rasa bersahabat sbg sesama Muslim. Mengapa hrs dipopulerkan dg kata2 Padang Panjang Serambi Mekah. Ayo kita punya prinsip setia kawan dong terhadap TKI kita yang diperlakukan semena-mena di negeri Arab. +6281266844***

Terbit Sejak 1948 Pendiri H. Kasoema

Penerbit: PT Haluan Sumbar Mandiri (Haluan Media Group). SIUPP No 014.SK.Menpen.SIUPP A.7 1985 tanggal 19 November 1985.

Menyoal Pemberian Gelar Adat Minangkabau OLEH: SYUHENDRI DATUAK SIRI MARAJO

Urang lintau pai barotan, nan kapulang hari lah sanjo Dahulu asa nan rang tanyoan, kini nan kayo nan paguno

Perubahan sikap dan mentalitas dalam menjalani kehidupan beradat dan berbudaya demikianlah kira-kira makna isi pantun yang diungkapkan di atas. Berbagai perubahan yang terjadi dalam masyarakat dipengaruhi oleh berbagai hal, terutama lingkungan, pendidikan, pengetahuan dalan sebagainya. Demikian juga yang terjadi pada budaya Minangkabau pada saat ini, hasilnya bisa mengarah pada sikap mentalitas yang baik atau buruk. Tulisan almarhum Wisran Hadi, Haluan Selasa (28/6) di rubrik Refleksi berjudul Panghulu Padang Manjagokan Ula Lalok, sekaitan pemberian gelar adat yang dilakukan oleh para penghulu pengurus Kerapatan Adat Nagari (KAN) Nan Salapan Suku Nagari Padang kepada Ferryanto Gani dengan gelar Sutan Rangkayo Nan Mudo yang sebelumnya juga pernah diberikan kepada Wi Hook Cheng (Setia Budi) dengan gelar Datuk Rajo Putih yang keduanya di luar etnis Minang dan bukan beragama Islam. Wisran Hadi mengatakan, pemberian gelar itu tak bisa diterima karena Minangkabau memiliki pedoman dan menjunjung tinggi adat basandi syarak, syarak basandi Kitabullah (ABS-SBK). ABS-SBK sebagai way of life masyarakat Minangkabau yang terus diamalkan sampai sekarang adalah sebuah bakuan/patron/rujukan dari kehidupan sosial-budaya masyarakat Minangkabau. Menurut Wisran Hadi, dengan berpegang kepada ABSSBK tersebut, berarti setiap orang Minangkabau adalah seorang Islam yang taat. Bila

gelar adat Minangkabau tersebut dalam tingkat apapun diberikan kepada seseorang di luar Islam, maka tidak dapat tidak, akan ada penghulu, sutan yang tidak beragama Islam. Jika hal ini terus berlanjut, pemberian gelar dengan cara demikian sama dengan menghancurkan ABSSBK itu sendiri secara nyata, terencana dan tentu saja akan berakibat pula kepada para anak-kemenakan orang Minang itu sendiri nantinya. Artinya, Islam atau tidak, Minang atau tidak, basuku atau tidak bukan lagi ukuran yang harus dijadikan syarat utama dalam memilih pemi mpi n - pe mi mpi n s uk u, datuk-datuk, sutan-sutan bagi masa depan Minangkabau. Lalu pertanyaan pentingnya, mengapa ini bisa terjadi? Inilah salah satu dampak dari perubahan mentalitas masyarakat, yang tidak lagi mengedepankan nilai dan budi pekerti rela “menjual” harga diri dan sukunya demi kepentingan pragmatis. Sikap pragmatis orang Minang pada saat ini sudah tak lagi dapat ditolerir. Agaknya semua kejadian ini merupakan akumulasi sejarah dimana Minagkabau adalah negeri kalah dan selalu terjajah sehinga menghasilkan manusia-manuasia yang tidak lagi punya idealisme dan rasa kebangsaan. Yang ada Cuma kepentingan dan keuntungan. Hakekat gelar adat bagi masyarakat Minangkabau merupakan simbol dan identitas kesukuan yang disandangkan pada orang yang jadi pimpinan dalam suku terse-

but. Tak sembarangan orang dapat menyandang gelar adat maupun pusaka tersebut. Dalam prosesnya dilalui berbagai persyaratan, dikaji darimana asal usul, hubungan kekeluargaan, garis turunan dan sebagainya. Hanya pemimpin dalam suku yang berhak diberi gelar pusaka tersebut. Yang dikataan pemimpin dalam masyarakat Minagkabau bisa kita lihat dari pimpinan tertinggi dalam satu kaum yang disebut dengan datuk, sampai pada pimpinan terendah dalam rumah tangga dikenal dengan gelar biasa yang dimiliki kaum tersebut dianugrahkan saat menjalani kehidupan berumah tangga. Sistem penganugerahan gelar dalam masyarakat Minangkabau dari niniak turun ke mamak dari mamak turun ke kemenakan merupakan hal yang sudah jamak dan sangat dipahami oleh semua kalangan. Orang Minangkabau tidak akan mengambil gelar pusaka dari luar suku atau kaummnya, sebaliknya dia juga tidak akan pernah memberikan gelar pusaka yang dimiliki kaumnya pada orang diluar kaumnya dengan alasan apapun. Sebabnya karena gelar yang dimiliki satu kaum atau suku merupakan marwah suku yang tidak bisa dinilai dan dibeli dengan apapun. Gelar adat atau gelar pusaka tidak semata identitas bagi penyandangnya, tapi yang paling esensial di dalamnya terkandung harga diri, nilai kesukuan sekaligus norma agama yang dianut. Menyandang gelar pusaka artinya menyandang tanggung jawab secara kultural dari bangsanya. Persoalan penganugrahan gelar adat bukan hal baru yang terjadi di Minangkabau. Sebelumnya lembagalembaga adat sangat getol menganugerahkan gelar pada tokoh-tokoh masyarakat yang berpengaruh dan kaya diluar etnis Minangkabau, tidak jelas entah gelar pusaka siapa

yang diberikan dan apa kriterianya. Kalau kita pelajari semua motif dari berbagai anugrah tersebut tidak lepas dari masalah uang dan kepentingan politik serta kekuasaan. Sebenarnya kondisi ini juga pernah terjadi pada tahun 1957 dimana salah satu etnis yang ada di Kota Padang pada saat itu juga minta dianugrahi salah satu gelar adat dari suku tertentu, tapi ditolak oleh masyarakat adat yang diwakili oleh Majelis Tinggi Kerapatan Adat Alam Minangkabau (MTKAAM) yang sudah terbentuk pada saat itu. Begitu kerasnya penolakan sehingga keinginan mereka untuk diberi gekar pusaka jadi tidak terwujud. Hal ini terulang lagi pada saat ini, kembali penganugrakahn gelar adat dan pusaka yang dianugerahkan secara tidak selektif dan sembarangan oleh pengurus KAN Nan Salapan Suku Nagari Padang. Gelar tersebut diserahkan pada orang luar yang tidak seakidah dengan orang Minangkabau. Tidak jelas kriteria yang dipakai dalam penganugrahan tersebut. Agaknya perjanjian Bukit Marapalam tentang adat dan agama mulai coba dilanggar oleh segelintir oknum yang mengaku orang beradat dan mengerti adat demi uang dan keuntungan sesaat. Hal ini sesungguhnya tamparan keras bagi budaya Minang dan orang Minangkabau sendiri. Kalau ini dibiarkan sebentar lagi akan bermunculan gelar datuk pusaka orang Minagkabau yang diselibkan dengan nama babtis penyandangnya, misalnya Felix Ahmad Datuak Marajo Nan Kuniang, atau Fransiscus Amirudin Datuak Rajo Nan Labiah dan sebagainya. Agaknya barangkali inilah yang dimaui KAN Nan Salapan Suku Nagari Padang. Dan kondisi ini semestinya sudah harus jadi peringatan bagi yang memberi maupun yang menerima

gelar tersebut. Dalam konteks kebersamaan, menghargai perbedaan yang lazim disebut sebagai pluralisme atau keberagaman bukan diwujudkan secara serampangan. Masyarakat etnis Minangkabau selama ini tidak pernah punya masalah dengan perbedaan. Senyampang ingin juga memberikan penghargaan kepada orang berjasa di luar etnis Minang, tetapi bukan dengan cara memberinya gelar adat dan datuk. Sementara itu, semenjak dulu tak ada masalah dengan kehadiran etnis luar Minang untuk berkiprah di sini. Malah masyarakat Minang sangat mengakomodasinya. Buktinya, keberadaan berbagai etnis tersebut ditandai dengan dibangunnya komunitas atau kampung oleh mereka seperti Kampung Nias, Kampung China, Kampung Keling, Kampung Jawa dan sebagainya. Sampai sekarang antar etnis tersebut berdampingan dengan baik rukun dan damai, tidak pernah terjadi gesekan. Demikian masyarakat Minangkabau dalam memandang perbedaan. Tetapi apa bila harga diri dan marwah wangsa yang sudah terusik hal ini tentu tidak bisa ditoleransi lagi. Pemberian gelar adat bukan hal yang biasa, tapi sesuatu yang berkaitan dengan kehormatan suku dan kaum bagi orang Minangkabau, apalagi bagi yang menyandangnya juga tidak mampu bersikap sebagaimana orang Minangkabau bersikap. Beragama sebagaimana orang Minangkabau beragama. Dalam hal ini peran lembaga adat yang ada dikabupaten dan kota serta pemerintah daerah sangat diharapkan dalam mengontrol segala kegiatan yang bersifat adat dan budaya. Jika hal ini tidak dilakukan akan muncul masalah sensitif memicu berbagi konflik dan gesekan dalam masyarakat. Dan ini tentu kita tak harapkan.

Pemimpin Umum: H. Basrizal Koto. Konsultan Pengembangan Media: H. Hasril Chaniago, Pemimpin Redaksi: Zul Effendi, Pemimpin Perusahaan: Irfan Jasri, Tim Kerja Redaksi: Eko Yanche Edrie (Koordinator), Ismet Fanany MD, Nasrul Azwar, Atviarni, Dodi Nurja, Syamsu Rizal, Afrianita, Gusni Yenti Putri, David Ramadian, Nova Anggraini, Aci Indrawadi, Perdana Putra, Rahmatul Akbar, Gustedria, Reporter: Andika Destika Khagen, Ade Budi Kurniati, Suswinda Ningsih, Mice Angelasari, Rudi Antono, Haswandi, Koresponden: Syamsuardi S, Jon Indra, Ridwan (Bukittinggi), Dedi Salim (Pariaman), Zulkifli, Syafril Nita (Payakumbuh), Atos Indria (Lubuk Sikaping), Miazuddin, Kasra Scorpi (Lubuk Basung), Iwan DN, Darwin Danin (Padang Panjang), Yuldaveri, Emrizal (Batusangkar), M.Junir, Gusmizar (Pasaman Barat), Sabrul Bayang, M.Joni, Haridman (Painan), Syamsuardi Hasan, Riswan Jaya, Alfian, Almito (Solok), Marnus Chaniago (Solok Selatan), Alamsyah Halim, Fadilla Jusman (Sawahlunto), Azneldi (Sijunjung), Maryadi (Dharmasraya), Biro Jakarta: Syafruddin Al (Koordinator), Syafril Amir, Jamalis Jamin, Surya, Biro Riau: M. Moralis Biro Kepri: Yon Erizon Tim Kerja Usaha: Isbadri Bakri (Koordinator Sirkulasi), Alfarino Ikhsan (Koordinator Promosi), Layout: Andri Idra (Koordinator), Syafrizal, Nurfandri, Rahmad Doni, Rahmi, David Fernanda. Alamat Redaksi/Bisnis: Komplek Bandara Tabing, Jl Hamka Padang. Telp. (0751)4488700, 4488701, 4488702, 4488703, Fax (0751) 4488704 Email: redaksi_haluan@yahoo.com, website: http/harianhaluan.com, Kantor Jakarta: Basko Group, Jalan H.R. Rasuna Said Kav. H1-2 Kuningan, Jakarta 12920, telp.: 021-5250868, faks: 021-5273310, Harga Langganan/iklan: Harga langganan bulanan dalam kota Padang Rp57.000, Harga eceran Rp2.500,- Tarif iklan: FC: Rp25.000/mm kolom, Produk BW: Rp 10.000/mmkolom, Spot Colour: Rp20.000/mmkolom, Display: Rp 10.000/mmkolom, Sosial BW: Rp 8.000/mmkolom, Sosial FC: Rp 15.000/mmkolom, Iklan Mini(Max 1kolom X50mm) Rp 100.000/1 kali muat, Iklan Baris: Rp 10.000/ baris Bank: BRI Cabang Padang Rek No: 0058-01-001430-30-8, PT Haluan Sumbar Mandiri Dicetak oleh Unit Percetakan PT Haluan Sumbar Mandiri Padang. Klik http://www.harianhaluan.com


5

SABTU, 02 JULI 2011 M / 01 SYA’BAN 1432 H

Jol Puas dengan Fulham

MENGUJI KETANGGUHAN TANGO BUENOS AIRES, HALUAN — Argentina akan mengawali kiprahnya di ajang Copa America 2011, Sabtu (2/7) pagi. Sebagai tuan rumah, Los Albiceleste akan tampil di laga pembuka pada babak penyisihan Grup A, berhadapan dengan Bolivia.

Melihat lawannya, Argentina diprediksi tidak akan menemui kesulitan berarti. Statistik mencatat, Argentina berhasil menorehkan 10 kemenangan dan hanya empat kali kalah dari total 16 pertemuan dengan Bolivia. Namun, merujuk rekor pertemuan terakhir kedua tim pada babak kualifikasi Piala Dunia 2010 lalu, Bolivia sukses menghajar Argentina 6-1 di kandangnya. Sementara di pertemuan pertama di Buenos

Aires, Argentina menang 3-0. Terlepas dari catatan head to head, skuad Argentina saat ini diyakini jauh lebih tangguh dari Bolivia. Diketahui, pada turnamen kali ini, pelatih Argentina, Sergio Batista memanggil hampir semua pemain terbaik yang dimilikinya, seperti Sergio Aguero, Gonzalo Higuain, Angel Di Maria dan megabintang Barcelona, Lionel Messi. Bandingkan dengan Bolivia yang hanya mengandalkan

mayoritas pemain yang tampil di liga domestik Bolivia. Dari seluruh skuad yang dimiliki Bolivia, Marcelo Martins mungkin jadi satu-satunya pemain yang pantas jadi sorotan. Striker 24 tahun yang merumput bersama Shakhtar Donetsk ini merupakan salah satu pemain yang berhasil menjebol gawang Argentina, saat Bolivia menang 6-1. Beralih ke urusan prestasi, skuad Tango juga jauh lebih superior ketimbang Bolivia. Dari total 42 gelaran, Argentina sukses mengecap 14 kali juara (12 kali di era South American Championship dan dua di era Copa America). Sementara Bolivia baru sekali mencicipi gelar juara yakni pada 1963 atau 48 tahun silam. Rekor penampilan Bolivia di sepanjang perhelatan Copa

America juga juga tidak bisa dibilang bagus. Skuad asuhan Gustavo Quinteros hanya dua kali lolos dari babak penyisihan Grup dalam 30 tahun terakhir. Selebihnya, Bolivia hanya menjadi tim penggembira dan hampir selalu mengakhiri babak penyisihan grup di posisi juru kunci. Namun, rekor buruk ini tak lantas membuat Quinteros beserta punggawanya patah arang. Meski sulit untuk bisa bersaing dengan Argentina, namun Bolivia masih bisa bersaing dengan dua tim lain di Grup A, yakni Kosta Rika dan Kolombia untuk menjadi pendamping Tim Tango yang diyakini bakal lolos ke babak perempatfinal. Sementara itu, bagi Argentina ajang Copa America kali

ini menjadi sebuah ajang pembuktian diri buat seorang Lionel Messi. Bintang Barcelona ini bertekad membawa tim senior Albiceleste meraih gelar juara sebagai jawaban atas kritikan sejumlah kalangan yang menilainya hanya mampu mengukir prestasi di level klub, tapi melempem di timnas. “Impian terbesar saya saat ini adalah memenangi Copa America. Kami tahu, seberapa berartinya (Copa America) buat saya dan tentunya publik Argentina. Ini merupakan target utama saya bersama seluruh pemain hebat lainnya dalam skuad (Argentina),” pungkas Messi yang bertekad membawa Argentina mengakhiri paceklik gelar Copa America yang terakhir kali direngkuh pada 1993 atau 18 tahun silam. (h/okz/pp)

LONDON, HALUAN — Pelatih Fulham Martin Jol mengaku puas dengan performa yang ditunjukkan Danny Murphy dan kawan-kawan saat mengalahkan NSI Runavik pada laga perdana kualifikasi Liga Europa 2011-12. Fulham menang tiga gol tanpa balas atas tim non unggulan asal Kepulauan Faroe tersebut pada Jumat (1/7) dini hari WIB, saat tim-tim lain baru akan melakukan program latihan pra musim. Jol yang menggantikan posisi Mark Hughes, awalnya sedikit keberatan dengan jadwal Liga Europa yang terlalu mepet dengan waktu libur musim panas pemain. Namun mantan pelatih To t t e n h a m Hotspur itu mengaku realistis dan kini timnya bisa mulai menyesuaikan dengan jadwal padat yang harus dilalui Fulham lebih awal dari tim-tim lain di Premier League. “Bila anda mengatakan kami melakukan tugas dengan baik, maka saya katakan kami bisa mencetak gol dengan baik,” kata Jol usai pertandingan seperti dilansir ESPN. “Kami bermain baik sejak awal pertandingan, dan pada babak kedua kami lebih baik lagi. Bila kami bermain hari Minggu, mungkin itu akan lebih baik. Tapi saat ini kami tak memiliki pertandingan hari Minggu, jadi pemain bisa kembali libur usai pertandingan ini dan bertemu lagi hari Minggu atau Senin,” ujarnya. “Kami seperti memainkan pertandingan uji coba lebih awal. Tapi semua tim juga akan segera bermain di laga pra musim. Anda harus menganggap ini (kualifikasi Liga Europa) lebih serius. Saya pikir tak ada perbedaan besar di antara keduanya,” terang mantan pelatih Ajax Amsterdam itu. (h/zbc/pp)

Martin Jol

i Lionel Mess

Chelsea Serius Dekati Pastore

Javier Pastore

PALERMO, HALUAN — Presiden Palermo Maurizio Zamparini kembali serius mengeluarkan pernyataan soal rumor Javier Pastore. Dia tidak lagi berkelakar soal adanya klub Islandia yang memburu gelandang Argentina itu, tapi ini mengenai pendekatan Chelsea dan Juventus. Zamparini mengklaim dari empat klub yang tertarik, dua klub itu lah yang sudah mulai melakukan pendekatan untuk mengontrak Pastore. Pastore kemungkinan besar hengkang dari Palermo musim panas ini, jika ada klub yang berani menggelontorkan 50 juta euro. Zamperini pun tidak bisa berbuat banyak meski tidak ingin kehilangan pemain terbaiknya, jika ada harga yang sesuai maka dia akan melepaskan Pastore. “Pastore pemain fenomenal dan ada tiga atau empat klub yang tertarik padanya.Saya seorang pengusaha dan saya tidak ingin kehilangan ketenangan, tapi jelas klub yang menginginkan Pastore harus punya kekuatan ekonomi untuk mengajukan proposal,” tegas Zamperini seperti dikutip ESPN, Jumat (1/7). “Chelsea adalah salah satu klub yang serius, tapi kami harus menunggu apa yang akan dilakukan pelatih baru mereka Villas-Boas. Itu pun berlaku sama di Juventus, meski ketertarikan mereka tidak seperti Chelsea,” ujarnya. Selain Juve dan Chelsea, Zamperini juga mengulas pendekatan yang dilakukan Napoli.”Napoli juga mengontak saya untuk menanyakan Pastore. Saya lebih senang dia di Italia, tapi sepertinya itu tidak mungkin,” ungkapnya. (h/ okz/pp)


6

Olahraga

SABTU, 02 JULI 2011 M 02 SYA’BAN 1432 H

Sepakbola Kaltim Lolos PON SAMARINDA, HALUAN—Tim sepak bola Kalimantan Timur memastikan tiket lolos menuju PON 2012 di Riau, setelah menaklukan Kalimantan Barat dengan skor telak 9-0 pada pertandingan pra-kualifikasi PON wilayah Kalimantan, di Stadion Segiri Samarinda, Jum’at. Empat di antara pesta gol tim Kaltim dicetak oleh Aldair Makatindu pada menit ke-10, 28 (penalti) dan 50 (penalti), dan 90. Lima gol lainnya dicetak oleh Sucipto menit ke-18, Sebastian Ferdi ke-57, Dendi Sembiring ke-73, dan Bayu Gatra ke-86. Kemenangan besar pada pertandingan terakhir pra-kualifikasi PON 2012 itu menjadikan Kaltim sebagai pimpinan klasemen wilayah Kalimantan. Pada pertandingan lainnya di Stadion Sempaja Samarinda, antara tim Kalsel melawan Kalteng, saat yang sama, berakhir dengan skor imbang 0-0. Tim Kaltim berhak mewakili Pulau Kalimantan pada PON 2012 dengan total nilai tujuh hasil dua kali kemenangan dan sekali seri. Peringkat kedua diduduki oleh tim Kalsel dengan nilai empat dan peringkat ketiga oleh tim Kalteng juga dengan nilai empat namun kalah dalam agregat gol, sedangkan peringkat terakhir oleh tim Kalbar dengan nilai nol. Manager Tim Kaltim, Dimas Raditya, menyatakan bersyukur atas keberhasilan yang dicapai oleh timnya. “Alhamdulilah pada pertandingan terakhir yang sangat menentukan, anak-anak bisa keluar dari tekanan mental, sehingga mereka bisa bermain lepas dan akhirnya bisa merebut tiket menuju PON 2012,” katanya. Beban wajib menang dengan gol yang banyak, katanya, bisa dipenuhi oleh para pemainnya mengingat mereka tampil dengan motivasi tinggi. “Kalau mereka mau bermain secara tim dan tidak egois hasilnya pun bisa terlihat bahwa tim kita bisa mencetak gol dengan mudah,” katanya. Ketua PSSI Kaltim, Achmad Amin, memuji semangat yang ditunjukan oleh skuad tim tersebut. Ia menjanjikan apresiasi berupa bonus kepada pemain dan pelatih. “Tentu akan kami beri bonus atas perjuangan yang mereka berikan, mengenai nominalnya akan disesuaikan, dan belum bisa disebutkan,” katanya. (h/ant)

GUNAKAN PEMAIN ASAL DAERAHNYA

Sumut Protes Jambi dan Sumbar

MEDAN, HALUAN—Manajemen tim sepakbola Pra PON Sumut bakal melayangkan surat protes ke Badan Liga Amatir Indonesia (BLAI), terkait tim Jambi yang diduga menggunakan tenaga pemain Sumut di Kualifikasi Pra PON Grup II wilayah Sumatera.

Nama pemain yang dimaksud adalah kiper bernama Edy Syahputra Daulay. Pemain ini merupakan pemain yang telah terpilih menjadi kiper utama Sumut selama persiapan Pra PON. Namun, sang pemain belakangan

ant

SEMEN PADANG KALAH - Pemain Aceh Selection Fahrizal Dillah (kiri) berusaha merebut bola dari pemain Semen Padang Syafuddin (kanan) pada laga semifinal Turnamen Internasional Gubernur Aceh-II di Stadion Lampineng, Banda Aceh, Kamis (30/6) malam.

Aples Tecuari Pelatih PON Papua Barat

JAYAPURA, HALUAN — Mantan poros halang Tim Nasional PSSI Aples Tecuari dipercaya melatih Tim Sepak Bola Provinsi Papua Barat yang dipersiapkan mengikuti Pra-PON wilayah enam di Jayapura, 2-6 Juli 2011. “Kami bawa 18 orang pemain dari Papua Barat untuk mengikuti pertandingan PraPON di Jayapura,” kata Aples Tecuari kepada wartawan di Jayapura, Jumat. Aples bersama ofisial dan pemain sepak bola Pra-PON Papua Barat dari Manokwari menggunakan pesawat terbang tiba di Bandara Sentani, Jayapura, Kamis (30/6). Aples memimpin anak asuhnya melakukan latihan ringan di Stadion Mandala sekaligus mengenal kondisi lapangan menjelang pembukaan pertandingan sepak bola Pra-PON Wilayah Enam yang diikuti Provinsi Papua Barat, Maluku, Maluku Utara

dan tuan rumah Provinsi Papua. Dia mengakui, kekuatan tiga tim lainnya jauh di atas Papua Barat, tetapi anak asuhnya berusaha sekuat tenaga merebut tiket lolos ke PON XVIII yang berlangsung di Pekanbaru, Riau 2012. Mantan pemain nasional asal Papua yang bersinar pada PON XII tahun 1993 bersama Ronny Wabia dkk merebut meraih medali emas mengalahkan Tim Nangroe Banda Aceh (NAD) dengan skor 6-3. Salah satu gol dicetak David Saidui yang dikenal “gol pantat”. Aples Tecuari dikontrak Persija Jakarta selama lima tahun sejak 1996-2000. Panitia Pelaksana Pra-PON Papua merencanakan Gubernur Papua Barnabas Suebu membuka Pra-PON Cabang Olahraga Sepak Bola di Stadion Mandala, Kota Jayapura, Sabtu (2/7) hingga Rabu, 6 Juli 2911.

IPLAI CUP II 2011

21 Klub Voli Bersaing PADANG, HALUAN-Sebanyak 21 klub bola voli se-Sumatera, perebutkan hadiah Rp70 juta dalam turnamen IPLAI-CUP II. Turnamen tingkat Sumatera itu akan digelar hari ini dan dibuka oleh Wakil Gubernur Sumatra Barat Muslim Kasim. Turnamen IPLAI-CUP II se-Sumatera itu dilaksanakan oleh Ikatan Pemuda Panyalaian, (IPLAI) di Kenagarian Lubuk Pandan, Padang Pariaman. Turnamen yang diikuti 21 klub voli terbaik di delapan provinsi di Sumatra itu terdiri dari 12 klub voli putra dan delapan tim voli putri. Pertandingan perdana digelar 2 Juli 2011 dan finalnya pada 24 Juli 2011. Setiap peserta atau klub dibiayai untuk datang ke Padang Pariaman. "Pertandingan hanya digelar setiap

hari Sabtu dan Minggu. Jadi tidak setiap hari dilakukan pertandingan," kata Ketua Dewan Pembina Ikatakan Pemuda Panyalaian (IPLAI), Dede Edwar didampingi Ketua IPLAI, Andrisal, kepada wartawan, Jumat (1/7) di Padang. Menurut Dedi, pertandingan itu sengaja digelar disetiap akhir minggu, supaya iven itu bisa sekaligus menjadi liburan bagi masyarakat disamping menikmati kepiawaian atlet-atlet voli terbaik Sumatra. "Kegiatan ini dilakukan oleh anak nagari dengan tingkat Sumatera Harapannya, olahraga tetap menjadi kegiatan yang dicintai masyarakat. Termasuk dapat memacu generasi muda, untuk dapat berbuat dalam dunia olahraga," kata anggota DPRD Sumbar itu. (h/rud)

KUALIFIKASI SEPAKBOLA PON

Bengkulu dan Jambi Lolos BENGKULU, HALUAN — Bengkulu dan Jambi lolos empat besar mewakili wilayah I Sumatra grup B babak kualifikasi sepakbola PON-XVIII setelah kedua kesebelasan mengalahkan lawan-lawannya di Stadion Sawah Lebar Bengkulu, Jumat. Keberhasilan Bengkulu dan Jambi mewakili wilayah I Sumatera grup B Sumatra Bagian Selatan, setelah Bengkulu dalam laga terakhir mengalahkan Bangka Belitung 3-1. Gol pertama PS Bengkulu terjadi pada menit ke lima melalui tendangan di kotak pinalti oleh Farel. Gol kedua terjadi pada menit ke 60 ketika KG. Rai.J melakukan tendangan keras se-telah memanfaatkan umpan silang dari pemain sayap kiri yang tak mampu dibendung kiper Bangka Belitung Sulaiman Effendi, sehingga menambah skor untuk PS Bengkulu 20 Berselang dua menit pada menit ke 60, pemain Babel Rico Pra-

tama menjatuhkan pemain Bengkulu M. Alafat di kotak penalti, wasit Zulkifli memberikan penalti untuk kedua kalinya kepada Bengkulu. Kesempatan pinalti kedua tidak disia-siakan Farel, tendangan pelan tapi mampu mengecoh kiper Babel, mengubah skor 3-0. Enggan dipermalukan di kandang lawan Babel memperkecil ketertinggalan gol, setelah pemain Bengkulu Roni Rosadi menjatuhkan penyerang Babel di area terlarang. Tendangan penalti untuk Babel diselesaikan dengan baik oleh Bjahil Chalwa, sehingga skor menjadi 3-1 untuk Bengkulu. Skor bertahan hingga wasit meniupkan peluit panjang tanda berakhirnya permainan. Sementara itu di tempat terpisah, di Lapangan Sepak Bola Brimob, Kelurahan Surabaya, Kota Bengkulu, Jambi mempermalukan Sumsel dengan Skor 5-1.(h/ant)

Dua stadion yang digunakan yaitu Stadion Mandala dan Stadion Barnabas Yowe di Sentani, Ibu Kota Kabupaten Jayapura, sekitar 42 kilometer arah barat Kota Jayapura. Usai pembukaan di Stadion Mandala antara tim sepak bola Pra PON Papua melawan tim Pra-PON Maluku. Tim PON Papua yang diasuh Max Olua pun telah me-

nyiapkan diri memenangkan pertandingan Pra PON sekaligus lolos di PON XVIII di Riau 2012. Tim Sepak Bola Papua di PON XVII yang berlangsung di Kalimantan Timur 2008 yang diperkuat Boaz ET Salossa, Titus Bonay dan Oktovianus Maniany, pada pertandingan final kalah tipis 1-2 dari Tim Sepak Bola Jawa Timur. (h/ant)

minta izin untuk mengurus keluarganya dan akhirnya diketahui malah membelot ke Jambi. Sejatinya, perihal pemain Sumut yang dicaplok daerah lain ini sudah disampaikan oleh perwakilan Sumut saat manager meeting di Jakarta. Karena, selain Edy membela Jambi, Sumut juga melaporkan Andri Oki Sitepu yang membela Sumatera Barat. Saat itu, laporan ditanggapi dingin, dan akhirnya saat pertandingan Sumut versus Sumbar (karena satu grup), kehadiran Andi Oki Sitepu langsung diprotes dan sang pemain gagal memperkuat Sumbar. “Kami mengetahui Edy Syahputra Daulay masuk dalam skuad Pra PON Jambi padahal dia sebelumnya masuk tim inti persiapan Pra PON Sumut. Yang pasti kehadirannya di tim Jambi menyalahi aturan yang berlaku sehingga kami akan melakukan protes ke BLAI,” ujar pelaksana tugas (Plt) Ketua Pengprov PSSI Sumut Idrus Junaidi kepada wartawan di Mes Tim Pra PON Sumut Komplek Unimed Medan, Jumat (1/7). Idrus mengatakan, turunnya Edy Syahputra dalam skuad Jambi tidak sah. Awalnya, Idrus memahami kondisi anak-anak Pra PON yang sempat gawang di tengah kisruh kepimpinan di PSSI Sumut. Sayangnya, kondisi ini malah dimanfaatkan oknumoknum tertentu yang ingin meraih keuntungan. “Jadi saat gamang itulah, pemain-pemain ditawarin untuk membela tim lain,” timpalnya. “Selama ini Jambi kan tidak satu grup dengan kami, jadi kami hanya melayangkan statemen saat manager meeting di Jakarta, namun kami dapat info bahwa pemain kami ini turun juga di kualifikasi. Kalau Sumbar, karena satu grup, kita bisa langsung protes dan pemain kita itu tidak diturunkan,” paparnya. Kekecewaan mendalam dira-

sakan, pelatih Tim Pra PON Sumut, Rudi Saari. Sebab, dia merasa mengapa pemain-pemain yang sudah masuk dalam timnya diambi begitu saja. “Kenapa harus setelah kami yang latih dan persiapkan, mereka baru diambil? Ini tidak adil,” ungkapnnya. Yang paling mengecewakannya, malah oknum yang menawarkan pemain-pemain tersebut ke pihak ketiga seperti Jambi dan Sumbar adalah orang Sumut sendiri. “Inilah yang buat saya semakin kecewa,” tegasnya. Padahal, jika saja pemainpemain ini mau bersabar, ada hadiah yang bakal diterima. Sebut saja, Edy Syahputra Daulay, PSM Makassar telah menghubungi pelatih kiper Mardianto dan menyatakan langsung ingin mengontrak Edy. “Pemain-pemain ini sudah banyak yang berminat, makanya enggak usah takut, Persiraja dan PSBL saja sudah terang-terangan meminta anak kita habis dari Pra PON ini. Intinya latihan selama ini akan ada buahnya. Seharus ini juga dipikirkan oknum-oknum yang menawarkan pemain tersebut, bagaimana masa depannya,” bebernya. Ketua Biro Kompetisi Sumut, Johnny Rakasiwi menambahkan, dalam peraturan baku PSSI, tim yang menggunakan pemain illegal akan dikenai sanksi seperti yang tertuang dalam peraturan Komdis Pasal 31, yakni tim tersebut akan dikurang poin tiga dan dinyatakan kalah 0-3 dan didena Rp60 juta. “Dan yang dinyatakan tidak sah adalah pemain tersebut tidak terdaftar di PSSI, tidak tercantum dalam 18 pemain line-up, juga berdomisili kurang dari setahun di daerah yang dibelanya. Nah poin ini kan jelas, pemain yang memperkuat Jambi kurang dari setahun berdomisili di sana, karena selama ini dia ikut kita. Kami punya bukti dan foto yang menguatkan laporan kami nanti,” beber Jhonny. (h/goal)

SIMALANGGANG CUP III

Pasko Rohul Tantang Lasser FC SIMALANGGANG, HALUAN—Tim Pasko Rokan Hulu (Rohul) memastikan diri bertemu dibabak final Simalanggang Cup III dengan Lasser FC , setelah menang 41 (1-1) melalui adu tendangan penalti atas Porsma Sumani kabupaten Solok, Jumat (1/7) di lapangan Balai Rupi Simalanggang kecamatan Payakumbuh Limapuluh Kota Dua kali 40 menit pertandingan dipimpin Benny Andrico dari PSSI Kota Payakumbuh, kedua kesebelasan bermain imbang 1-1 dihadapan sekitar 2.500 pencandu sepakbola Simalanggang, Koto Baru, Koto Tangah, Lubuak Batingkok, Batu Balang, Tanjung Pati serta berdatangan dari jantung Kota Payakumbuh. Sejak pluit kick off ditiup wasit, inisiatif serangan banyak datang dari Porsma Sumani, berulang kali Candra, Ivon, Dayat menggerayangi lini pertahanan Pasko Rohul Riau yang bermaterikan Pudin, Upi, dan Paul. Tapi tangguhnya lini belakang Pasko Rohul gol yang diinginkan tak kesampaian, karena Asep kiper Rohul juga bermain cermat dibawah mister gawang. Serangan-serangan balasan dari Posko Rohul dengan tulang punggung kekuatan melalui Joni, Mashuda,dan Putra, juga berhasil dimentahkan pemain belakang Porsma berintikan Roni, Rice, dan Regi. Sampai berakhir babak pertama yang diisi serangan bergelombang silih berganti, gol yang diinginkan pemain serta ditunggu penonton tak kunjung lahir, walau peluangpeluang emas untuk kedua tim tampak terlihat.

Babak kedua dilanjutkan baru tiga menit dan pemain Porsma belum keadaan seimbang, Joni yang lepas dari penjagaan belakang Rice, Roni, dan Febi dengan sedikit berkelit, langsung menghujamkan bola kesudut kanan gawang Porsma dikawal Reza. Reza tidak dapat berbuat banyak, kecuali mengambil bola dari dalam jaringnya, seiring tepuk sorak penonton yang mensuport Pasko Rohul. Ketinggalan 0-1, frekuensi serangan Porsma dengan ujung tombak Candra, Oki, dan Ivon, makin meningkat tinggi. Ivon yang tungkang pancing emosi lawan mulai main keras, tapi ditangkap wasit Benny Andrico dan langsung menghdiahkan selembar KK (Kartu Kuning). Tak begitu lama seusai Joni menjaringkan bola, Joni digotong keluar lapangan karena cedera terkilir. Sejak keluar Joni, serangan dari Pasko Rohul agak menurun. Kondisi demikian dimamfaatkan pemainpemain Porsma untuk menekan,sekitar menit 71, Pudin yang metackling keras M. Fadril tergeletak, dan wasit menunjuk titik putih untuk melakukan eksekusi. Dayat yang dipercaya sebagai algojo, berhasil melaksanakan tugas dengan baik, hingga kedudukan menjadi imbang 1-1. Hasil imbang 1-1, kembali suhu permainan meningkat. Duel-duel diudara, diselingi adu kecepatan lari, serta olah bola tik-tak dimulut gawang lawan terjadi silih berganti. Kedua tim juga melakukan pergantian pemain yang mulai kedodoran, namun tidak bisa merubah kedudukan 1-1 sampai pluit bubar ditiup wasit.

Hasil imbang 1-1 dilanjutkan untuk penentuan pemenang dengan eksekusi penalti. Sayang dalam eksekusi penalti dibawah tatapan ribuan penonton jelang magrib tiba itu, algojo-algojo Porsma yang agak tegang , Ivan, Candra, dan Oki gagal menembus gawang Pasko dikawal Asep. Sedang dari pihak Pasko Rohul, tiga penendang pertama, kedua dan ketiganya, Pudin, Paul, Taufiq berhasil dengan mulus. Setelah penendang Rohul mulus menjaringkan 3 gol hingga hasil 3-0, Oki dari Porsma mencoba juga memperkecil kekalahan, sayang tendangannya melemah bagai tak berdaya. Pemain-pemain Rohul didampingi Muchlis pelatih, berloncatan girang dan langsung berdoa. Berhasilnya Pasko Rohul menang 4-1 atas Porsma Sumani Solok, memastikan diri juara pool B dan berhadapan pada babak final menantang Lasser Limapuluh Kota yang juara pool A, Kamis 30 Juni sebelumnya. Zuyugianto dan Syamwil ketua dan wakil panitia Simalanggang Cup III menyebut babak final tetap Minggu 3 Juli sesuai jadwal yang tersusun sejak awal, namun agar tidak ada kekosongan lapangan Sabtu sore ini akan adu kekuatan dalam suatu pertarungan eksebisi antara tim Persatuan Wali-wali nagari Limapuluh Kota menantang wali-wali nagari kabupaten Tanah Datar. Apakah akan hadir mendamping Bupati Limapuluh Kota Dr. Alis Marajo Dt. Sori Marajo serta Bupati Tanah Datar M. Shadiq Passadigu, kurang diketahui sela panitia lainnya. (h/snt)

Syafril Nita.

Tim Pasko Rohul, Asep (kiper), Pudin, Paul,Taufiq, Arianto, dan kawan-kawan foto bersama pelatih Muchlis, seusai menang adu penalti menantang Porsma Sumani Solok Jumat (1/7) dilapangan Balai Rupi Limapuluh Kota.


Olahraga LPI SUMBAR 2011

Tujuh Lapangan Dipersiapkan PADANG, HALUAN – Sebanyak tujuh lapangan di kota Padang akan menggelar kompetisi antar pelajar dan mahasiswa pada Liga Pendidikan Indonesia (LPI) tingkat Sumatera Barat yang akan diselenggarakan mulai 15-25 Juli mendatang.Tujuh lapangan tersebut yakni Stadion Haji Agus Salim Padang, Lapangan Fakultas Ilmu Keolahragaan (FIK) Universitas Negeri Padang (UNP), Lapangan depan Rektorat UNP, Lapangan UNP Lubuk Buaya, Lapangan PSTS Tabing, Lapangan Opel Lubuk Buaya, serta Lapangan PPLP Sungai Sapiah. Diungkapkan Ketua Bidang Kompetisi LPI Sumbar Nursyirwan Zakariah ketujuh lapangan ini akan menggelar sejumlah pertandingan LPI Sumbar tingkat SMP, SMA, dan Perguruan Tinggi. “Khusus untuk Stadion Haji Agus Salim, hanya akan menggelar laga pada pembukaan Jumat (15/7) mendatang, Semifinal, serta Final saja. Sedangkan lapangan lainnya akan menggelar babak penyisihan hingga penyisihan,” paparnya yang didampingi Kabid Olahraga Disdikpora Sumbar, Jefrinal Arifin kemarin di Padang. Demi menjaring pemain-pemain yang profesional tidak hanya dilapangan hijau, namun juga pada prestasi akademik, Dinas Pendidikan bekerjasama dengan Dinas Pemuda dan Olahraga, serta Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) untuk menggelar Liga Pendidikan Indonesia. Nursyirwan menambahkan, untuk tingkat SMP dan SMA dilaksanakan LPI tingkat kota dan kabupaten, sedangkan untuk tingkat Perguruan Tinggi langsung dipertandingkan tingkat provinsi. “Untuk tingkat Provinsi, bagi SMP dan SMA telah dilaksanakan babak penyisihan tingkat kota dan kabupaten April lalu, dan yang akan berlaga nantinya masing-masing 18 sekolah dari SMP dan SMA. Sedangkan ditingkat Perguruan tinggi ada 11 tim yang akan bersaing. Juara tingkat sumbar nantinya berkemungkinan langsung maju ke tingkat nasional untuk tampil di Piala Presiden Oktober mendatang,” tambah pria yang juga sebagai wakil ketua II di Pengprov PSSI Sumbar ini. Juara LPI Sumbar tingkat SMP, SMA, dan Perguruan Tinggi ini, selain berkesempatan tampil di Piala Presiden, mereka juga akan mendapat hadiah masing-masing, piala, medali, piagam, serta imbalan prestasi senilai 10 juta Rupiah. Untuk tim Fair Play akan mendapat tabungan senilai lima juta Rupiah, serta pemain terbaik, dan top skorer masing-masing mendapat tabungan senilai 2,5 juta Rupiah.Pada pembukaan yang dilangsungkan di Stadion Haji Agus Salim Padang, Jumat (15/7) mendatang, juga sekaligus akan mempertandingkan antara SMAN 5 Padang menghadapi SMAN 1 Sijunjung. (h/cw22)

PENGUMUMAN Dalam upaya memaksimalkan pelayanan kepada Nasabah, Maka PT Bank Danamon Indonesia, Tbk Akan melakukan Relokasi Unit Danamon Simpan Pinjam sebagai berikut : Unit Danamon Simpan Pinjam Unit DSP SEMM Ps. Payakumbuh Jl. Sutan Usman No. 13 Kel. Daya Bangun Kec. Payakumbuh Barat Kota Payakumbuh Sumatera Barat Tlp. 0752-292212

Jl. Veteran Kel. Parak Betung Kec. Payakumbuh Barat Kota Payakumbuh Sumatera Barat Catatan : Dokumen pengajuan dalam proses di Bank Indonesia

7

KUALIFIKASI VOLI PON

Sumbar Gagal Raih Tiket

PADANG, HALUAN – Tim Voli indoor putra Pra PON Sumbar gagal tampil pada Pekan Olahraga Nasional (PON) Riau XVIII 2012 usai pada laga playoff ditaklukkan Kalimantan Selatan (Kalsel) 1-3 pada kualifikasi PON Selasa (28/6) lalu di Padepokan Voli Sentul Bogor.

Pemukulan Gong Ketua Umum PB Bapomi, Illah Sailah memukul gong menandakan acara Pomda dibuka di Politeknik Negeri Padang, kemarin. FOTO VINO

Pomda Sumbar Dibuka

PADANG, HALUAN - Pekan Olahraga Mahasiswa Daerah (pomda) Sumbar dibuka secara resmi oleh Ketua Pengurus Besar Badan Pembina Olahraga Mahasiswa Indonesia (Bapomi), Illah Sailah, Jumat (1/7) di Politeknik Negeri Padang (PNP). Dengan memukuli Gong yang dilakukan oleh ketua Bapomi Illah Sailah, Rektor Unand Musliar Kasim, Ketua KONI Sumbar Syahrial, Direktur PNP Aidil Zamri, Ketua Bapomi Sumbar Alizamar yang berada di gedung Pusat Kegiatan Mahasiswa (PKM) PNP, maka resmilah acara Pomda Sumbar 2011 itu dibuka. Selain itu, ketua Bapomi tersebut juga melakukan pelantikan dan pengukuhan terhadap pengurus Bapomi Sumbar yang diketuai oleh Alizamar yang juga Pembantu Rektor (PR)

III Universitas Negeri Padang (UNP), wakilnya dari PR III Universitas Andalas Novesar Jamarun, Sekretarisnya ialah Surfa Yondri PD III PNP, Bendaharanya yaitu Susi Herawati dari PR III Universitas Bung Hatta (UBH) selaku panitia inti, dan panitia lainnya. “Diharapkan kepada Bapomi Sumbar yang telah dilantik untuk bisa mencari bakat mahasiswa, bisa memunculkan prestasi-prestasi di tingkat Nasional, Integritas dalam proses pembinaan mahasiswa yang mempunyai bakat dalam bidang olahraga, dan Bapomi Sumbar harus menciptakan olahraga sebagai pembiasaan bagi seluruh mahasiswa di Sumbar ini,” ujar Illah. Untuk Pomda Sumbar 2011 ini, menurutnya mesti ada sinergi antara kegiatan dari KONI, Bapomi Sumbar, dan

olahraga masyarakat yang belum dibina KONI. Selain itu, integrasi dalam proses pembinaan juga diharapkan berhasil, agar di level nasional sudah tak susah lagi menyeleksi mahasiswa yang berprestasi dalam olahraga itu. Pada pembukaan itu hadir 49 orang utusan dari 16 PTN/ PTS di Sumbar antara lain dari Unand, PNP, UNP, Institus Agama Islam Negeri Imam Bonjol (IAIN IB), Politani Payakumbuh, Institut Teknik Padang (ITP), Universitas Putera Indonesia (UPI), UBH, Apikes Iris, Akademi Teknologi Industri Padang, Institut Seni Indonesia Padang Panjang, Stain Batusangkar, Universitas Mahaputra Muhammad Yamin, Universitas Baiturrahmah, Universitas Ekasakti, dan Universitas Muhammadiyah Sumbar. (h/cw-13)

Setelah tim putri gagal di babak 16 besar usai ditaklukkan tim Jawa Barat dengan skor 03 Senin (27/6) lalu, kini giliran tim putra yang gagal meraih tiket PON. Mengawali babak penyisihan di grup F yang dihuni tiga tim yakni Sumbar, Jawa Barat (Jabar), dan Sulawesi Selatan (Sulsel), anak asuh Elvis ini takluk pada pertandingan pertama menghadapi Jabar 0-3 Rabu(22/6), tim Sumbar lolos kebabak 16 besar setelah menjadi runner up grup F karna pada laga kedua mampu menang 3-1 menghadapi Sulsel Sabtu (25/6). Dibabak 16 besar pada Senin (27/6) Sumbar ditantang Kepulauan Riau (Kepri). Pertarungan sengit pada laga kali itu harus berakhir dengan kekalahan tim Sumbar dengan skor 2-3. Tim yang lolos ke delapan besar, secara otomatis lolos pada PON. Untuk meraih asa lolos pada PON 2012, Rafi dan kawankawan harus menjalani laga playoff mengadapi Kalimantan Selatan (Kalsel). Pada laga playoff tim yang di asuh trio pelatih Elvis, Ismet, serta Ujang ini harus merelakan tiket PON kepada Kalsel karena mereka ditaklukkan 1-3.Pelatih tim Sumbar Elvis M yang dihubungi Haluan kemarin mengatakan kembali mental bertanding yang menjadi kendala tim Sumbar dalam menjalani setiap laga. “Meski strategi dan teknik sudah

bisa dikuasai, namun anak-anak masih bermasalah pada sisi mental bertanding. Disamping itu, para atlet yang sebagian besar masih berusia muda (ratarata usia 17 tahun), masih kurang koordinasinya dengan atlet senior. Jadi komunikasi antar pemain junior dan senior tidak berjalan lancar di lapangan,” tuturnya. Sebelumnya saat gagal melaju ke final Turnamen Haluan Kepri awal Juni lalu, tim Sumbar juga terkendala masalah mental bertanding.Sementara menanggapi penampilan tim Sumbar di Bogor, Ketua Harian Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) Sumbar Irdinansyah Tarmizi mengatakan hal yang senada dengan ucapan pelatih tim bahwa tim Sumbar lagi-lagi masih kalah pengalaman. “Lagi-lagi kita kalah pengalaman dari tim lawan. Disamping itu, tim kita juga kurang persiapan. Jika tim-tim lain melakukan persiapan minimal sekitar enam bulan, persiapan kita hanya tiga bulan. Jadi mungkin tim ini masih sangat perlu penambahan jam terbang,” tegas anggota Komisi III DPRD Sumbar ini. Dengan kegagalan tersebut, kemungkinan PBVSI Sumbar akan melakukan persiapan jangka panjang untuk mematangkan tim voli harapan Sumatera Barat ini untuk menatap Porwil 2015 mendatang. (h/cw22)

LAPANGAN FUTSAL GOR HAJI AGUS SALIM PADANG

Unit Danamon Simpan Pinjam Baru Unit DSP SEMM Ps. Payakumbuh

SABTU, 02 JULI 2011 M 02 SYA’BAN 1432 H

Potensi Penerimaan yang Belum Tergarap (habis) Laporan : Teddy Chaniago BERBICARA menyangkut hobby, tentu berbicara tentang keuangan. Begitu pula dengan lapangan futsal di komplek GOR H Agus Salim. Keberadaan lapangan mini ini haruslah berdampak pada penerimaan daerah. Meski memiliki potensi dalam mempertebal kas daerah, namun belum dilirik dan digarap serius instansi terkait. Padahal, di lapangan yang berada di pojok utara komplek olahraga terbesar di Ranah Minang itu, arena futsal berukuran 8X12 M tersebut diberdayakan setiap saat. Mulai pagi, sore bahkan malam hari. Ini tentu sebuah prospek yang cukup menguntungkan. “Kalau pagi dan sore hari hanya anak-anak SD, tapi sehabis magrib yang main adalah pelajar SLTA dan mahasiswa juga karyawan,” kata Suargani alias Koseng (65) yang tinggal di samping lapangan futsal eks

lapangan tenis tanah liat tersebut. Koseng memang tak sebatas bicara, namun tangan tuanya yang ikut menata area futsal tersebut menjadi seperti sekarang optimis keberadaan lapangan tersebut sangat mungkin untuk dikembangkan menjadi lebih berorientasi bisnis. “Lapangan futsal outdoor, mungkin hanya ini satusatunya di Padang. Nah tentu

ini peluang untuk dikembangkan,” katanya. Lapangan yang disulap dari bekas reruntuhan gempa 30 September 2009 yang saat penggarapannya berupa ilalang dan sarang ular itu, menurut Koseng saat ini telah mampu memberikan tiga keuntungan besar bagi pencitraan Kota Padang yang lebih baik. Selain tempat menyalurkan hobi, ternyata keberadaan

Yayasan Pendidikan Wira Surya Mandiri

SMK TEKNOLOGI PLUS PADANG

Jl. Belanti Indah No. 5 Khatib Sulaiman Padang Telp : (0751) 7051030 Telp/Fax : (0751) 446907 Email : smk_teknologipluspadang@yahoo.co.id

Menerima Siswa/i Baru Tahun Pelajaran 2011 - 2012 Pendaftaran

Waktu Pendaftaran Mulai dari sekarang s/d Agustus 2011 Setiap Hari Kerja (Senin s/d Sabtu) Dari pukul 08.00 s/d 17.00 WIB

Tempat Pendaftaran Kampus SMK Teknologi Plus Padang Jl. Belanti Indah No. 5 Khatib Sulaiman Padang Telp : (0751) 7051030 Telp/Fax : (0751) 446907 Email : smk_teknologipluspadang@yahoo.co.id

Biaya Pendidikan

Rp. 850.000,- Uang Pembangunan (1 kali pembayaran sampai tamat) Rp. 270.000,- Uang Administrasi 1 Tahun Rp. 80.000,- Uang SPP + Praktek Bulan Juli Rp. 1.200.000,-

BEBAS UANG PENDAFTARAN

Praktek Kerja Industri Di Malaysia

lapangan tersebut mampu menghapus kesan seram dari pojok tersebut yang selama ini banyak dipergunakan untuk hal yang tidak-tidak. Pernyataan Koseng, dibenarkan Firdaus Ilyas yang menjadikan eks lapangan tenis tersebut sebagai lapangan futsal. “Ini baru lapangan futsal icak-icak (pura-pura). Selain ukurannya yang kecil, juga dibuat untuk sebatas penyalur hobi. Namun demikian, sebenarnya ada empat hal yang membuat saya tergerak membangunnya. Pertama jelas untuk menyalurkan hobi, menghilangkan kesan seram, masyarakat bisa berdagang di sana dan yang terpenting saya ingin kawasan tersebut tidak terus menjadi tempat maksimat karena kalau malam sering kali digunakan pihak tak bertanggungjawab melepas hasratnya,” kata Firdaus. Bukti dari penyalahgunaan tempat tersebut kata mantan Kadispora yang sekarang telah kembali ke “habitatnya” selaku

Kadishub adalah seringnya di kawasan tersebut ditemukan bekas pengaman laki-laki dalam berhubungan intim. Dengan jelasnya konsep yang diusung, maka Firdaus saat itu berani menyusun kajian potensi lapangan tersebut dalam mendongkrak PAD. Namun belum lagi kajian tersebut dijadikan Perda, dia keburu “dikembalikan” ke Dinas Perhubungan. “Siapapun yang menjadi Kadispora tidak masalah, saya hanya minta agar lapangan futsal tersebut dijaga, diberdayakan dan tentu dijadikan salah satu sektor penerimaan daerah,” ucapnya berharap. Dengan telah berwujud lapangan futsal meski dengan ukuran seadanya, Firdaus berharap lapangan tersebut tidak ditelantarkan agar tidak kembali menjadi sarang ular. Karena dengan biaya dari iyuran pegawai Dispora yang dipakai membangunnya, tentu akan semakin besar artinya jika dimanfaatkan sebagaimana mestinya.***


8

SABTU, 02 JULI 2011 M 02 SYA’BAN 1432 H

JIKA DAERAH TAK PUNYA BPBD

BNPB Ancam tak Salurkan Dana Bencana

SURABAYA — Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) mengancam tidak akan menyalurkan dana bencana kepada pemerintah kabupaten/kota yang tidak memiliki Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) sebagaimana diamanatkan dalam Undang-Undang (UU) No.24/2007 tentang Penanggulangan Bencana. “Kalau tidak ada BPBD, maka yang rugi pemerintah daerah sendiri karena kami tidak bisa menyalurkan dana itu tanpa kejelasan instansi yang menerimanya,” kata Deputi Bidang Pencegahan dan Kesiapsiagaan BNPB Sugeng Triutomo di Surabaya, pekan lalu. Pihaknya juga tidak mau dipermasalahkan oleh Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) dalam menyalurkan dana bantuan bencana itu. “Sangat tidak mungkin dana bencana itu kami salurkan melalui Satpol PP. Bagaimana pertanggungjawaban kami nanti kepada BPK?” katanya dalam peluncuran Program Sistem Peringatan Dini Letusan Gunung Kelud. Oleh sebab itu, dia mendesak pemerintah kabupaten/kota untuk segera membentuk BPBD karena sampai sekarang baru sekitar 74 persen pemerintah kabupaten/kota yang sudah membentuk BPBD. “Di seluruh Indonesia, BPBD baru terbentuk di 370 kabupaten/kota atau sekitar 74 persen dari seluruh kabupaten/kota yang jumlahnya mencapai 497,” katanya. Ia juga mengimbau masyarakat untuk mendorong kepala daerahnya masing-masing agar segera membentuk BPBD di tingkat kabupaten/kota. “Dengan tidak adanya BPBD itu, maka sebenarnya yang rugi adalah masyarakat setempat karena pasti akan mengalami kesulitan kalau terjadi bencana,” kata Sugeng. Sementara itu, Kepala BPBD Jatim, Siswanto, menyebutkan bahwa hingga kini baru 24 pemerintah kabupaten/kota yang sudah membentuk BPBD. “Kami memberikan tenggat pembentukan BPBD di 38 pemerintah kabupaten/kota di Jatim hingga Desember 2011,” kata mantan Kepala Biro Kesejahteraan Masyarakat Pemprov Jatim itu. Meskipun demikian, dia tidak bisa memberikan sanksi kepada 14 pemerintah kabupaten/kota yang belum memiliki BPBD tersebut. “Sanksi tidak ada, tapi bagi pemerintah kabupaten/kota yang tidak punya BPBD akan mengalami kesulitan sewaktu-waktu terjadi bencana,” katanya. Menurut dia, masyarakat kabupaten/kota setempat bisa menggugat kepala daerahnya yang tidak segera membentuk BPBD. Dalam peluncuran program itu, produsen rokok PT HM Sampoerna memberikan bantuan peralatan peringatan dini kepada komunitas masyarakat sekitar Gunung Kelud yang tersebar di Kabupaten Kediri, Kabupaten Blitar, dan Kabupaten Malang. Namun, ironisnya ketiga pemerintah kabupaten itu hingga kini belum memiliki BPBD. “Komunitas masyarakat berhak menggugat ketiga pemerintah kabupaten itu karena sampai sekarang belum punya BPBD,” kata Siswanto. (h/ant)

AKIBAT HUJAN LEBAT

Jembatan Sarasah Ambruk

PADANG, HALUAN — Hujan lebat yang mengguyur Kota Padang, Rabu (29/6) malam lalu tidak hanya menyebabkan banjir di beberapa titik jalan protokol di Kota Padang, namun juga menyebabkan sebuah jembatan kayu di Bungus Teluk Kabung ambruk terseret derasnya arus sungai Sarasah.

HUMAS

WAKIL Walikota Padang Mahyeldi bersama Kadis PU Hermen Peri saat meninjau jembatan Sarasah yang ambruk akibat hujan lebat, Rabu (29/6) lalu.

PERSIAPAN HADAPI BENCANA

Padang Pariaman Siapkan Logistik PADANG PARIAMAN, HALUAN — Dalam upayanya mempersiapan masyarakatnya kesiagaan menghadapi bencana, pemerintah Padang Pariaman, melakukan pengadaan logistik di masing masing nagari. Logistik yang disediakan tersebut, berupa beras, air mineral, mie instan serta makanan siap saji. “Program tersebut, dimulai tahun ini,” kata Bupati Padang Pariaman, pada Haluan, barubaru ini. Munculnya gagasan ini aku Bupati, setelah melihat kondisi pasca musibah gempa yang terjadi 2009 lalu. Di mana saat musibah terjadi, masyarakat banyak yang mengunsi, terutama sekali masyarakat yang tinggal di daerah pantai.

Masyarakat yang mengungsi ini, tanpa membawa bekal apa apa. Sehingga di daerah pengunsian timbul suatu masalah lagi, yakni kelangkaan kebutuhan, terutama sekalai akan kebutuhan pokok. “Maka, untuk persiapan dalam menghadapi bencana yang tidak diduga datangnya, perlu kiranya dipersiapkan logistik tersebut,” terang Bupati. Logistik yang dipersiapkan ini merupakan logistik kebutuhan pokok yang memiliki ketahanan cukup lama. Menjelang logisitik ini akan memasuki masa kadarluarsa, logistik tersebut dijual dan kemudian diganti dengan yang baru. “Yang jelas pada tempat tempat yang telah ditetapkan sebagai tempat pengunsian tersebut, harus tersedia logistik,” ulas

Bupati. Sementara itu Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah ( BPBD ) Padang Pariaman, Mawardi Samah menyampaikan, pengadaan logistik tersebut telah dianggarkan dalam APBD Padang Pariaman 2011 ini. “Saat ini, pihak penanggungjawab kegiatan sedang, menyusun tempat tempat penyebaran logistik ini,” katanya. Dikatakan Mawardi Samah, karena keterbatasan anggaran APBD Padang Pariaman, tidak seluruh nagari akan terpogram kegiatan ini. Maka bagi yang tak masuk tahun ini, untuk bersabar dan akan dianggarkan pada tahun 2012 nanti. “Untuk tahun ini, akan diprioritaskan nagari-nagari yang rawan akan bencana,” tutup Mawardi. (h/ded)

Jembatan ini tepatnya berada di Sungai Sarasah yang menghubungkan Kampung Sarasah dengan Kampung Dama di Kelurahan Bungus Timur. “Jembatan ini hanyut terseret arus sungai pada malam kejadian hujan lebat itu. Malam itu, debit sungai deras sekali. Kedua sisi pondasi jembatan juga terkikis, sehingga menyebabkan jembatan ambruk,” kata Lurah Bungus Timur, Roza Molina ketika mendampingi Wakil Walikota Padang, Mahyeldi bersama jajaran Dinas Pekerjaan Umum saat meninjau ke lokasi, kemarin (1/7). Jembatan Sarasah ini merupakan jembatan alternatif satusatunya yang dipergunakan sekitar 140 kepala keluarga warga setempat untuk menuju ke pusat kota, terutama anakanak sekolah. Karena ambruk, kini warga terpaksa menyeberangi sungai untuk beraktifitas keluar. “Saat ini kita telah berkoordasi dengan masyarakat Kampung Sarasah dan Kampung Dama serta Camat Bungus Teluk Kabung untuk menentukan letak jembatan yang akan dibangun, mengi-

nggat lokasi jembatan sebelumnya tidak memungkinkan lagi untuk dibangun ulang karena dinding tebing telah terkikis oleh air sungai,” katanya. Sementara itu, Wakil Walikota Padang Mahyeldi Ansharullah didampingi Kepala Dinas PU Herman Feri, Camat Bungus Teluk Kabung M. Frengki W dan tim dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah saat meninjau lokasi mengatakan, untuk mempercepat pemulihan sementara, sehingga akses warga tak terlalu terganggu, Mahyeldi mengajak warga setempat gotong-royong bersama membangun kembali jembatan tersebut. “Kita harus secepat mungkin membangun jembatan ini. Kalau debit air kembali tinggi, tentunya masyarakat kampung Sarasah akan terisolasi,” ujarnya. Saat ini untuk menuju kampung Sarasah dan sebaliknya, masyarakat harus melintasi Batang Aie Sarasah. Jembatan kayu yang hanyut tersebut memiliki panjang sekitar 40 meter dengan lebar lebih kurang 3 meter hanya bisa dilewati sepeda motor dan pejalan kaki. (h/vid)

BPBD PADANG PARIAMAN

KABUPATEN Padang Pariaman selalu rutin menggelar latihan untuk mempersiapkan masyarakatnya menghadapi musibah gempa dan tsunami.


Wanita dan Keluarga Mengatasi Sakit Mag

MEMANG repot kalau terserang mag. Salah makan sedikit saja, bisa-bisa perut Anda langsung kembung dan ulu hati nyeri sepanjang hari. Agar hidup lebih nyaman, kenali jenis-jenis makanan yang cocok Anda santap. Kuncinya, makanlah dalam porsi kecil dengan frekuensi sering. Kentang Dalam buku 50 Ways to Relieve Heartburn, Reflux, and Ulcers, M. Sara Rosenthal menyarankan penderita sakit mag untuk rajin mengonsumsi kentang. Kentang adalah sumber karbohidrat yang baik sehinga mampu memberikan rasa kenyang cukup lama. Bubur kentang atau jus kentang yang bersifat alkali di pagi hari juga bermanfaat untuk menetralisir asam lambung sebelum Anda menyantap makanan lain. Pisang Masak Jenis buah-buahan yang mengandung kalium seperti pisang, melon, pepaya, dan tomat, baik dikonsumsi karena kandungan kaliumnya berperan dalam menyeimbangkan PH atau derajat keasaman di dalam lambung. Pisang juga bisa mendatangkan perasaan kenyang sehingga amat baik dikonsumsi di antara waktu makan. Selain itu, pisang kaya potasium yang mampu menormalkan peningkatan tekanan darah akibat serangan stres. Brokoli Brokoli merupakan sumber kalium dan zat sulfur yang baik. Sulfur merupakan prekursor glutation yang berperan sebagai proteksi antioksidan terhadap lapisan dalam kulit lambung. Brokoli juga kaya akan vitamin C yang baik untuk memelihara stamina tubuh. Makanan lain yang mengandung sulfur adalah bawang merah dan bawang putih. Bubur Ayam Bila Anda adalah penderita sakit mag akut, mengonsumsi makanan lunak yang mudah dicerna seperti bubur ayam amat berperan untuk mencegah dan meringankan serangan rasa sakit. Menyantap bubur ayam di kala sarapan juga baik sebagai suntikan energi sebelum beraktivitas seharian. Sebaiknya tidak menyantap bubur ayam disertai sate jeroan yang sulit dicerna. Sebagai ‘dressing’, Anda boleh menambahkan telur rebus, kecap, dan sedikit kerupuk. Lidah Buaya Konsumsi lidah buaya bermanfaat untuk meredakan panas dalam dan mempercepat penyembuhan luka. Lidah buaya juga mengandung saponin yang mempunyai kemampuan membunuh kuman. Serta senyawa antrakuinon dan kuinon, sebagai antibiotik dan penghilang rasa sakit dan merangsang pertumbuhan sel baru pada kulit. Kandungan mukopolisakarida di dalam lidah buaya juga berguna untuk memulihkan radang, termasuk radang pada saluran pencernaan dan arthritis. Kol Meski banyak penderita mag yang menjauhi kol karena mengandung gas, sebenarnya justru banyak ahli kesehatan yang memanfaatkan kol untuk mengatasi penyakit mag. Menurut Dr Michael T. Murray, ahli naturopati dari Bellevue Washington, Amerika Serikat, kol mengandung asam amino glutamin yang dapat meningkatkan aliran darah ke perut, memberikan nutrisi bagi sel dalam lambung, membantu melindungi lapisan perut, serta mengobati luka pada saluran pencernaan. Konsultasikan dengan dokter Anda. Permen Karet Sebuah penelitian menunjukkan bahwa mengunyah permen karet low sugar setelah makan, dapat membantu menurunkan keasaman lambung. Menurut Dr. David C. Metz, guru besar pengobatan divisi gastroenterologi University of Pennsylvania Health System di Philadelphia, aktivitas mengunyah bisa merangsang produksi air liur yang bersifat basa sehingga mampu mentralisir asam. Selain menetralisir asam lambung, bertambahnya produksi air liur juga bisa meningkatkan upaya pembersihan lambung. (h/kcm)

Menata Rambut Lebih Cantik

HARUS diakui, rambut memang terlihat lebih cantik sehabis melakukan perawatan di salon. Itu karena para pekerja salon punya beberapa trik membuat rambut jadi indah dalam waktu singkat. Mari contek trik mereka. 1. Pilih shampo dengan busa sedikit Banyak busa bukan berarti lebih bersih. Shampo yang menghasilkan banyak busa biasanya mengandung banyak formula pelembap yang bisa tertinggal dan mengendap di rambut dan kulit kepala. Akibatnya, rambut jadi lebih cepat kotor dan terasa berminyak. 2. Akhiri dengan air dingin Meskipun Anda sedang keramas dengan air hangat, usahakan membilas rambut dengan air dingin sebelum Anda keluar dari

kamar mandi. Air dingin akan menutup kutikel dan membuat rambut Anda terlihat lebih berkilau. 3. Selang-seling hair dryer Agar rambut Anda terlihat lebih tebal dan bervolume, lakukan trik ini saat mengeringkan rambut dengan hair dryer. Gunakan sisir bulat berukuran besar untuk memblow satu bagian rambut dari akar sampai ujung, dengan hair dryer panas. Saat sisir sudah sampai ke ujung bawah rambut, tahan dalam posisi seperti itu, dan

pindahkan hair dryer ke setting “cool”, atau matikan hairdryer dan biarkan selama 5 detik. 4. Jangan bungkus dengan handuk Membungkus rambut Anda dengan handuk setelah mandi memang akan membuatnya cepat kering. Tapi permukaan kasar handuk akan bergesekan dengan kutikel rambut, dan akibatnya rambut jadi mencuat kesana kemari. Cara paling benar adalah memeras lembut rambut untuk membuang air keramas, lalu biarkan terkena angin selama 10 menit sebelum dikeringkan dengan hair dryer. 5. Pakai produk 10 menit sebelum menata rambut Jika Anda biasa memakai produk (gel, styling cream, dsb) sebelum mengeriting, meluruskan, atau mem-blow rambut, pakailah produk tersebut 10 menit sebelum rambut ditata, untuk memberi waktu produk tersebut meresap ke dalam rambut dan berfungsi lebih baik. (h/vvn)

SABTU, 02 JULI 2011 M 02 SYA’BAN 1432 H

9

Beranda Ibu Gubernur

Ibu Peduli Keluarga

1. Ketua TP-PKK Sumbar, 2. Ketua Dekranasda Sumbar 3.Ketua P2TP2A (Pusat Perlindungan Terpadu Perempuan dan Anak )Sumbar 4.Ketua Forum Silaturahim Majelis Ta’lim Sumbar 5.Ketua BK3S Sumbar, 6. Penasehat Bundo Kanduang Sumbar, 7.Penasehat BKOW. 8. Ketua Umum Forum PAUD Sumbar Kolom ini khusus yang kami sajikan untuk pembaca, berupa Tanya jawab seputar masalah wanita dan keluarga, yang diasuh langsung oleh Ibu Gubernur Sumbar Ny. Hj. Nevi Zuarina Irwan Prayitno. Jika Anda memiliki pertanyaan seputar masalah wanita dan keluarga, silahkan kirimkan SMS Anda ke nomor 081363155253, dan pertanyaan ini akan dijawab langsung oleh Ibu Nevi Irwan Prayitno secara bergantian. Sub Rubrik ini akan kami hadirkan pada Anda, para pembaca yang budiman, setiap hari Sabtu, mulai tanggal 2 April 2011. Kirimkan pertanyaan Anda, dan nantikan jawaban khusus dari Ibu Gubernur, hanya untuk Anda…..!!! Pertanyaan: Ul, Payakumbuh (0852639777xx) Assalamu’alaikum Wr.Wb. Ibu Nevi yang manis,mohon ma’af saya adalah ketua karang taruna Bl.Betung Payakumbuh Utara, mengusulkan sama Ibu Gubernur, bagaimana kalau di Padang juga dilestarikan keberadaan burung balam, seperti di Payakumbuh, dengan dilepasnya 5000 ekor burung dan tidak boleh ditembak. Thanks. Wasalam. Jawaban Ibu Gubernur : Wa’alaikum Salam Wr.Wb. Ul yang baik,terima kasih atas sarannya yang menurut saya merupakan bentuk perhatian Ul terhadap kelestarian lingkungan khususnya Burung Balam di Sumatera Barat. Memang burung-burung termasuk burung balam,perlu kita lestarikan untuk menjaga keseimbangan ekosistem di alam. Saya mendukung hal tersebut.Semoga rubrik ini juga dibaca oleh Walikota Padang,yang tentu lebih berkompeten dalam mengelola dan mengatur lingkungan daerah Kota Padang.Sehingga bisa mengkoordinasikannya dengan Dinas terkait.Demikianlah jawaban saya agar bisa dimaklumi.Terima kasih.Salam untuk semua anggota Karang Tarunanya, semoga kompak selalu. Wassalamualaikum. Wr. Wb. ***

EMMA YOHANNA

Metode Diet yang Berbahaya MEMILIKI tubuh ideal adalah impian setiap orang. Tak jarang, sebagian orang rela melakukan segala cara demi ‘memangkas’ kegemukan, termasuk hal yang paling ekstrem sekalipun. Beberapa ilmuwan dan ahli kesehatan pun berlomba-lomba menciptakan metode diet. Namun tidak semuanya aman, bahkan ada yang justru bisa membahayakan kesehatan. Seperti dilansir dari BcLiving, berikut beberapa metode diet yang terkesan aneh dan membahayakan. Paleolithic Diet Metode ini diciptakan berdasarkan cara makan manusia di era Paleolithic, sekitar 2,5 juta tahun lalu

makan. Diet ini menyarankan pelakunya untuk minum tiga sendok teh cuka apel sebelum makan. Bahayanya: Cuka apel mengandung asam yang sangat tinggi. Meminumnya secara terus menerus bisa melukai tenggorokan dan lambung. Liquid diet Diet cairan bisa menurunkan berat badan sebanyak 5 4

Diet cacing pita Mungkin terdengar ekstrem, diet cacing pita dilakukan

sebelum diciptakannya ilmu pertanian. Kala itu, manusia hanya makan daging hewan liar, ikan, kacang-kacangan, buah dan sayuran. Bahayanya: diet ini tidak memasukkan gandum utuh, tumbuhan polong dan produk olahan susu yang mengandung nutrisi penting untuk kesehatan tubuh. Diet cuka apel Cuka apel dipercaya bisa meningkatkan metabolisme tubuh dan mengurangi selera

pon dalam sembilan minggu. Caranya, hanya dengan mengonsumsi cairan mulai dari kaldu, jus, bubur encer hingga minuman protein, ditambah berjalan di treadmill tiga jam sehari. Bahayanya: Hanya mengonsumsi cairan akan membuat tubuh mengambil lemak dan jaringan tubuh sebagai energi. Bahkan organ tubuh bisa rusak karena digunakan untuk energi agar tubuh bisa beraktivitas.

dengan cara memakan daging yang mengandung telur cacing pita (yang diklaim sudah disterilkan). Metode ini dipercaya bisa menurunkan berat badan dengan cepat. Setelah mencapai berat badan yang diinginkan, harus langsung meminum antibiotik untuk membunuh cacing tersebut. Bahayanya:Cacing pita menyebabkan rasa sakit pada perut, diare, konstipasi bahkan iritasi pada anus. (h/inl)

Akses Perempuan ke Politik Masih Rendah

AKSES kaum perempuan untuk terjun ke bidang politik, masih rendah. Hal ini disebabkan perempuan pada umumnya masih terbelenggu masalah klasik, yakni adanya diskriminasi, kurangnya dana dan dukungan. Demikian dikemukakan anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI Provinsi Sumatera Barat, Emma Yohanna ketika menghadiri seminar dengan tema “Penguatan Peran Perempuan Dalam Politik dan Masyarakat” di hotel Pangeran Beach, Jumat (1/7). Kegiatan tersebut diselenggarakan oleh Yayasan Konrad Adenauer Stiftung Jerman. Bahasan utama dalam seminar yang dihadiri para perempuan tangguh tersebut adalah mengenai kesamaan hak dan kewajiban perempuan dalam bidang politik, yang menitikberatkan pada pemberdayaan perempuan untuk lebih mempunyai posisi yang selama ini mungkin hanya bisa dijalani oleh kaum pria saja. “Konferensi yang dihadiri para perempuan politisi dan akademisi serta organisasi swadaya itu bertujuan mencari solusi bagaimana caranya meningkatkan peranan perempuan dalam bidang politik, bidang yang secara tradisional dikuasai kaum laki-laki,” kata Emma Yohanna. Emma mengakui, rendahnya kaum perempuan dalam mendapatkan posisi atau jabatan publik, karena dipengaruhi peluang atau kapasitas yang terbatas. “Namun, bukan berarti kita diam begitu saja. Melainkan berusaha untuk memasuki dan menjajaki peluang yang ada itu, dari situlah kaum perempuan nantinya akan dilirik dan mempunyai posisi dimata publik,” ulasnya. Seperti berpolitik, minimal kuota yang mesti dipenuhi oleh kaum perempuan itu sekitar 30 persen. Namun, dilihat dari kenyataannya justru jauh tertinggal. “Partai politik merupakan salah satu wadah dimana wanita bisa berkiprah dalam bidang politik atau dengan kata lain untuk meningkatkan pemberdayaan politik perempuan,” ulasnya lagi. Untuk Sumbar saja, kuota perempuan dalam politik hanya sekitar 11 persen. Terbukti dari jumlah anggota perempuan DPRD Sumbar sebanyak tujuh orang. Ia menilai, untuk mengangkat derajat wanita itu tidak hanya dalam organisasi-organisasi atau dalam bidang politik (legislatif) saja. “Semestinya pemerintah yang berada pada posisi eksekutif mesti juga menunjukkan dan memberi peluang kepada kaum perempuan untuk menjadi pemimpin pada suatu instansi atau lembaga. Namun, keputusan atau kebijakan itu tetaplah ditentukan oleh kepala daerah,” tambahnya. (h/mce)

BERYL COPY CENTRE Grosir & Retail Sales, Service, Spare Part & Rental Mesin dari USA Menyediakan Mesin Foto Copy Bermacam Tipe : CANON NP 6050 CANON IR 5000 CANON IR 6000 CANON IR 5020 CANON IR 6020 CANON IR 8500 CANON IR 6570 CANON IR 2200 CANON IR 3300 CANON IR 8500 = Rp.

28 juta BERYL COPY CENTRE

Hubungi : Jl. Veteran No. 50 Padang Telp. (0751) 32666 Jl. Nangka No. 40 Pekanbaru Telp. (0761) 61360 Jl. Sutan Agung No.07 Jambi Telp. (0741) 32495


10

SABTU, 02 JULI 2011 M 02 SYA’BAN 1432 H

PENGUMUMAN (No: 03/PENG/TES-FT-FP/RR.Sumbar/VI-2011) HASIL TES POTENSI AKADEMIK & PHISYCHOTEST BERDASARKAN RANGKING CALON FASILITATOR TEKNIK KEGIATAN LANJUTAN TAHAP III REHABILITASI DAN REKONSTRUKSI SEKTOR PERUMAHAN PASCA GEMPA 30 SEPTEMBER 2009 BADAN NASIONAL PENANGGULANGAN BENCANA (BNPB) PROVINSI SUMATERA BARAT - TAHUN ANGGARAN 2011 NO

NAMA

ALAMAT

NO

NAMA

KOTA PADANG 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29 30 31 32 33 34 35 36 37 38 39 40 41 42 43 44 45 46 47 48 49 50 51 52 53 54 55 56 57 58 59 60 61 62 63 64 65 66 67 68 69 70 71 72 73 74 75 76 77 78 79 80 81 82 83 84 85 86 87 88 89 90 91 92 93 94 95 96 97 98 99 100 101 102 103 104 105 106 107 108 109 110 111 112 113 114 115 116 117 118 119 120 121 122 123 124 125 126 127 128 129 130 131 132 133 134 135 136 137 138 139 140 141

ELZA YULIUS, ST REZA WARDANI,ST WENO TRIANDA, Adm GUSTI ARMI, A.Md JUFRI YUMARSA, Amd ENNI SUPRIYANI, ST RIZKI MARISHA OKTARIA, ST HISNI NISAKI, A.Md LIDYA RIDWAN, A Md NOLI SYAFITRI, ST SISKA ASTIYUNI, Amd BUDI CHANDRA, A.Md NURHADI BONAFINTO, ST AFRISON, ST RIDHO ONEIL, A.Md YUHENDRI, ST ERNA YULIZA, ST RAYULIS, Amd ENDIYAN HEPPI, ST Bayu Agung Wibowo Aidil Putra, A.Md HAPIZON, A Md SASRA EDISON, A.Md DAVIRSON, ST AGUSDI ALMAR FADILAH, A.Md RIFKA ELIZA, A Md HILDA MARIESTI RUZY RAHMA PUTRA, A.Md JIMMI JAUHARI, A.Md MIRATUL HASNI, S.Pd SURYA FITRI, A Md RAMOND FAIZAL EDWIN MAXIE ELFI SUSANTI, Amd DHORA CITRA LESTARI, A.Md MENDY MAITON, ST DIANITA FRIMAYANTI, ST MULYAWAN OKTARIPA, ST ILHAM, ST HENDRA SATRIA, ST WARA NOVIYANDRI. M, ST ALDESGA DAVINO, ST HENDRI GUSMADI, ST SARI LESAMANA, ST RISWANDI, ST NURUL MARISA SARI, Amd WITNAWATI, Amd ROBBY MIRZA, Amd DEWI FITRA, ST RICKY MULYA, ST ARDEDI , ST ERICK ERWIN, ST YULIANUS,ST AKHIRIL MUKMININ, ARIEF PRIMA SATYA RISNETA, Amd AFDHAL, Amd ADITIAWARMAN, ST WINDA ANDRIANI, A.Md KHALID USMAN AMIN, ST FANDI EKA PUTRA, ST Fajri, ST RICKI WAHYUNI, ST FERI ARIA ZONI, ST TEGAR MUBOKA, Amd Muhammad Alqadri, A.Md Mardani, A.Md TONI ALVIANUS, A Md ADRIAN FADHLI, Spd SRI RONA RESPEDIA, ST REZI JULIANCER, A.Md KHALID USMAN , ST HERFITA FITRI, Amd Revi Junior, ST ISMET JAYA PUTRA, ST Ario Taftani. HE, ST DIDI DHARMA PUTRA, Amd HERFITA FITRI, Amd Yunita Andriyani, A.Md ALMAS, ST Irwan Darmana, A.Md Aprizaldi Rida, A.Md BENY CANDRA, AMD NEFRI, ST Arif Arsyada, A.Md PRINOVIAN. M, Spd TRI SEVNI MUFLIHATI,ST HELGA YERMADONA, Spd NINA GUSTINA, ST ARDON, ST FIRDAUS, A Md FEBRIAL MUSTIKA ST IQBAL, ST HADI SUHARMAN, ST PRAMA ANGGARA PUTRA EDRI ILHADI, ST Wisayanto, ST IIL SAFARI, ST JENNI ZELLITA, Amd POPY MELRI ST SUKWANTO, ST ILHAM, Amd YELLY ROSITA, ST BISMI HAYATI, A Md FEBRIADI, ST EIYANDA OMARIA,ST FAMELIA DEVIOLA, Amd Amrizal, ST ANDI AZIS,Amd Andi Kurniawan, A.Md Andi Mora Harahap, ST ANDI SAPUTRA, S.Pd ANDIKA IRWAN, Amd ANDRI WIJAYA, S.Pd ANDRY GUSTIAN ST Andy Pranolo, A.Md ANGELITA WISNUWARDHANI, ST ANGGUN KIKI GAYATRI, ST ANTONI SAPUTRA, A.Md Aprinalti, ST Aprizaldi Rida, A.Md ARDHI LUQMAN,ST ARDHIANSYAH PUTRA, ST HENDRA, ST HENDRIKO, ST HENDRIX ALAMSYAH HENGKI RUMERE SPd HENI SUSANTI, S.Pd Henita, A.Md Henki Pratama, ST UMAR ISWANTO, A Md LENI PRIMA PUTRI , ST UTISMAN, A.Md VEBI EKA SAPUTRI, ST VINDA OKTAVIA, ST Vivi Ariani, A.Md WELLY SASTRAWIJAYA, A.Md VIVI HERAWATI, ST WAHYU KUSUMASTUTI, Amd Welly Armita, ST UTARI WULANDARI, ST WENI ZUDA, Amd

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20

RITA MULYANI, S.Pd Rita Nasmira Yanti, ST RIVA HASSYARI RIVALDI, A.Md RIZA GUSNITA, Amd RIZA HARIANI, Amd RIZKA RAHMADIAN, A.Md ROBBY ADRIANDINATA, Amd ROBI ANGARA, S.Pd ROMI MASYUTI, A.Md RONI AUZIA, Amd RONI HALBANA, ST RONY ARNAS, ST RONY SHERVI FITRA, ST RONY SOLPA, A.Md ROSMAWATI SIBARANI, ST ROSMAWELTI, ST ROTNA FATLISA, ST ROZA EDISON, A.Md ROZA ELVIRA, Amd

Jl. Dr. H. Abd Ahmad No. 6 Padang Jl.Bandes Kampung dalam RT.002/001 No.52 Kel Binuang Kampung Dalam Kec Pauh V Padang Jl.Teknologi VI, Blok H / 8, Komp. PGRI I, Siteba, Padang Jl. Parkit VII / 08, Padang Jl Marapalam indah V No 26 Padang Jl. Raya Andalas I / 50, Padang Jl. Linggarjati II No. 3A Tabing Jl. Siti Manggopoh Kec. Pariaman Utara, Kota Paraman Jln Dobi 2 No 33 Padang Jl.Timor No 6A Ulak Karang Padang Komp. Villaku Indah III G/14 Kel. Sungai Sapij Komp. Tarok Indah K/24 Betung Tebal Padang Jl Palangkaraya Blok S no 5 asratek Ulak Karang Selatan Padang Jl.Pasir Parupuk, Komp. PU, Tabing Jl. Sumatera E1 Wisma Inda I Ulak Karang Padang Piai Nan XX No. 13 Tanah Sirah, Lubuk Begalung Kp. Kelawi No75 Padang Jl. Kp. Baru Padang Pasir No 33 Padang PADANG Komp Mutiara Putih Blo M/9 Padang Jln Gajah Mada No 54 Kandis Nanggalo Padang Padang Besi no. 25, Indarung, Padang Jl. Danau Diatas / 10, Pondok Mungil, Ampang, Padang Lareh Nan Panjang Patamuan Padang Pariaman Jln Pelajar No. 26 Kampung Luar Salido Pessel Jl. Patenggangan Perum Monang Blok C/21 Air Tawar Jl. Ambon F 10 Asratek Padang Jl. Dahlia / 12, Flamboyan Baru Jl. Sambung Desa, Talawi Hilir, Sawah Lunto Jln. Dr M Hatta No. 68 Pauh Padang Jln. Bandar Purus No. 74 C Padang Jln. Bandar Purus No. 74 C Padang Tanjung Aur N0. 16 Kel Tanjung Aur Nan XX Bukit Gonggang, Campago, V Koto, Kp. Dalam Jl. Anggur 4 No. 231 Perumnas Belimbing Padang jln. Bhakti No 50 Parupuk Tabing Padang Jl. Samping Gedung Nasional / 48, Campago, Pd. Pariaman Jln. Pirus II No. 34 Perumnas Pegambiran Padang JL Pasir Payakumbuh Jl. Blank Bintang No. 12 Kelurahan Air Tawar Komp. Jondul V Tabing Blok G No. 20 Komplek Singgalang A5 No.1Kel. Batang Kabung Ganting Koto Tangah Perum. Griya Sumatera No 5 Payakumbuh Perum. Griya Sumatera No 5 Payakumbuh Jl. Adinegoro Dalam 5 Tabing Padang Jl. Kp. Baru No. 52 Jl. DPRD IV No. 4 Dadok Tunggul Hitam Padang Jl. Rajawali 1 No 111 Air tawar Padang Jl. Teratai No 24 Flamboyan Padang Korong Durian Daun, Kanagarian Pilubang.Padang pariaman Jl. Belakang Tangsi II No.6 A Padang Jl.Durian No.32 RT.04 Kel dadok Tuggul Hitam Padang Jl. Kelapa Gading II / 03, Asratek, Ulak Karang Jl. Bukit Ngalau Kel. Batu Gadang Lubuk Kilangan Jl. Gajah II 9 Air tawar padang Komplek karisma tama blok C Punggung Lading, Pariaman Selatran Kota Pariaman Jl. M. Hatta No. 18 Kp. Dalam, Pauh ,Padang Jl. Zaini / 11, kurai Taji, Pariaman Jl. Perjuangan II No. 16 A Manggih Banyak Kp Panyalai Lb Pandan 2x11 Enam Lingkung Jl. Koto Baru No. 29 Kel. Limau Manis Selatan,Padang Jl. Hamka / 4, Tarok Dipo, Bukittinggi Jl. Bariang Indah 3 No 10 Anduring Jl. Bariang Indah No. 10 Anduring Padang Jl. Pampangan Perum Jala Utama I Blok B No. 12 Pampangan Nan XX Lubuk Begalung Jln Gajah Mada No 27 Padang Jl. Jati V No. 21 Padang Jl. Dr. M Hatta Kapalo Koto Jl.SPN Indarung NO.46 Lubuk Kilangan Padang Jl. Zaini/II Kurai Taji Pariaman Jl. By Pass Taruko I Bunda Permai Blok FF 9 Jl. Diponegoro I No. 18 Padang Jl. Sawah Liat No 33B Nanggalo Padang Komp. Perum Unand D1/07/07 Bandar Buat Padang Jl. Kartini 2 No. 22 B Jl. By Pass Taruko I Bunda Permai Blok FF 9 Komp Kuala Nyiur II Blok D No 9 Kel Pasie Nan Tigo Kec Koto Tangah Padang Korong Jiraik Baruah Nag.Kapalo Koto, Nan Sabaris, Pd. Pariaman Jl Setia Budi No 8 Painan Utara ( Komplek Pemda) Manggopoh Dalam Ulakan Tapakis Kab Padang Pariaman Komplek Tarok Indah Blok K/24 Betung Taba Padang Perum Taman Sakinah Blok D/6 Lb. Buaya Jl Hiu 1 No 2 Kel Ulak Karang Kec Padang Utara Padang Komp. Villa Bukit Gading Blok I/3 Sungai Sapih Kuranji Perum.Bunga Mas A/10 Rawang Tunggul Hitam Padang Jl. Cengkeh No 2 Lubuk begalung padang Komp. PGRI 1 Blok E No. 15 Siteba Padang Komp. Cendana Andalas Blok D / 4, Padang Jln. Aur Duri No. 77B Padang Jl. Palangkaraya No.P24 Asratek JL. joNI Anwar Gg/ Limau Manis No.B 18 Lapai Jl.Palangkaraya no. P-24 ASRATEK Jl.Palangkaraya no. P-24 ASRATEK Bayur, Pauh Kembar Kec. Nan Sabaris Jl. Manggis I/91 RT 2 RW 12 Kuranji Belimbing Padang Jl.Simpang pemuda RT/RW : 02/09 KEL. Pasie nan tigo Koto Tangah Padang Komp. PU No. 10 Pasir Parupuk Tabing Komp Filano Jaya Blok DD2 No 17 Kel Kubu Dalam Parak Karakah Jl. Bahari I / 26, Ulak Karang, Padang Cendrawasih IV/ 91 Air Tawar Jl. Tanjung Perak No. 1 Gaung, Teluk Bayur Jln Jayapura M 1 No 5 Wisma Indah Siteba Padang Jl. Kampung Baru, Gunung Sarik, Kuranji, Padang Jl.Singalang IV No.12 Gunung Pangilun Padang Birugo Puhun No. 71 Bukittinggi Jl. H. Samsudin Tanjung Gadang Koto Nan IV Payakumbuh Barat Jati depan SMP adabiah no 51 Padang Jl. Parkit VII No. 8 Air Tawar Barat Padang Jl Bunda Raya No 5 Ulak Karang Padang Jorong Sijangek / 118 Nagari Simpuruik, Sungai Tarab, Tanah Datar Jl M.Thamrin Ulak karang Padang Jl. Pengambiran Permai Blok F / 20, Padang Jl Pinus Raya No 12 Padang Kp Baru Santur Barangin Sawahlunto Jl. Teknologi IX / 11A, Nanggalo, Padang Jl.Adinegoro / 15, Lubuk Buaya Jl. Rasuna Said No. 110 Lubuk Basung, Agam Komp. Taruko II Blok B.10 Kuranji Padang Manggopoh Dalam Ulakan Tapakis Kab Padang Pariaman Jl.Wisma Indah II Blok S No.4 Lapai Padang Jl. Sisingamangaraja II No. 2 Padang Labuah Gunuang, Lareh Sago Halaban, Payakumbuh Jl. Teknologi IX / 11A, Nanggalo, Padang Jl.A Yani No 56 kel Lubuk Basilang Payakumbuh Jl Manggis No 2A Purus Baru Padang Jl. Parak Laweh GG Sabar 2 Lubeg Parak Kopi RT 04 RW 10 Kel. Parak Kopi Padang Jl. Pinang Sori I No 20 Air Tawar Timur Padang 25132 Jln. Surau Balai Anduring Padang JL.Pekan baru F/21 Siteba Sei. Lareh, Lb.Minturun, Koto Tangah, Padang Jl. Flores No 17 Ulak Karang Padang Jl. Karang Ganting / 14, Lb. Lintah, Kuranji, Padang Komp. Singgalang Blok B4 No. 14 Tabing Padang Jl. Jend. Sudirman No. 293 Kec. IV Jurai, Painan Jl. Gajahmada Gang Nusantara No. 8 Padang Kp.Jambak Batipuh Panjang Padang Jl. Bhakti ABRI No. 10 Koto Panjang Ikur Koto Padang Jln. Mangga IV No. 497 Perum. Belimbing Padang Jl. Adinegoro Batang Kabung Ganting Padang

CADANGAN KOTA PADANG Jl. Parkit 2 No. 7 ATB Padang Jl. Khatib Sulaiman No. 24 Padang Komp. Pemda Blok B/18 Selayo Tanang Bukit Sileh Alai Limau Manis Padang Jl Padang III/420 Siteba Padang Jl. Syekh Burhanuddin / 94, Pariaman Tengah Jl. Ciliwung No. 4 Padang Baru Timur Padang Jl. Kp. Kelawi Timur No. 52 Kel. Lubuk Lintah, Kec. Kuranji Jl. Belibis / 145, Air Tawar, Padang Utara Jl Bakti II No 12 Parak Kopi Padng Jl. Kandang Padati No 118 Padang Jl. Parkit VII No. 7 ATB Padang Link Utama No 79 Payakumbuh Komp. Unand BII/X/1 Ulu Gadut Jl. Flores No. 17 Ulak Karang Padang Kabun Baru No. 57 Balah Hi;ir Lubukn Alung Padang Pariaman Kp. Bendang Luar Kec. VII Koto Jl. Tuanku Kambang, Lengayang, Pesisir Selatan Komp. Wisma Indah Lestari Blok N/4

ALAMAT PADANG PARIAMAN

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29 30 31 32 33 34 35 36 37 38 39 40 41 42 43 44 45 46 47 48 49 50 51 52 53 54 55 56 57 58 59 60 61 62 63 64 65

FEBRIKA PUTRI, A.Md WERI YANI, S.Pd wilia Prima WILLI CANDRA, ST ADEK CANIAGO, Amd WILMA ERIAL, ST WINCE MURSAL, ST ADE GRANA EKA PUTRA, A.Md AAN VANANI CANDRA, ST ABDUL HERY,ST AFNIZA YENI,A.Md ABRA MURCY AE,A.Md ADE FIYANDA, Amd ADE IRAWAN, Amd ADE NIRMANTO, A.Md AFIANTOMI, ST AFRIANTO ARIES, ST ABDUL SYARIF, A.Md ADE SUHENDRI, ST ADE SURYADI, ST Airen Trisna, ST ADI MURSAL, ST Adi Surianto, A.Md AFDITIA AZHARI, Amd AIDIL AL ARIF, A.Md AFNEDIL FAJRI, Amd DILIAlDRA LIDYA,ST AFRI WALDI, Amd DEWI FATMAWATI, ST AFRIMADONAL, ST AGUNG ANDRIAN PUTRA, ST AGUSTI CLARA DEWI, Amd AGUSTIAR,ST HENKI PRAMA, ST AHWARNI, ST Hasbi, A.Md AJRIAMAN, ST AHMAD DRAJAT BARA PUTRA, ST PENGGI SISKA AYA, ST Aldi Prima Hatta, A.Md ALEX FERNANDO, ST DADANG KURNIAWAN, ST BUDI KURNIAWAN, ST CORY DAYANA, Amd BUDIMAN UMMI SUDA, ST Bujang Candra, S.Pd CATRA SAMIL, ST CHYNTIA YURI, Amd Cori Cilvia Angela, A.Md ANTONI SAPUTRA, A.Md CS Abdel Zenithou, ST ANGGUN KIKI GAYATRI, ST ALDO KURNIAWAN, ST DAVID RIVAL, ST AJE JUNARDI ST DEDDY PUTRA, Amd Dedy Sastra, A.Md Andy Pranolo, A.Md ANGELITA WISNUWARDHANI, ST Dafitra, A.Md DAVIT RAHMAT HIDAYAT A.Md Aprinalti, ST HEPRA DWI PUTRA, A.Md WINDA YUSTIKA, ST MULYADI, A Md

Pasa Pakandangan, Enam Lingkung, Pd. Pariaman Jl. DR. M. Hatta No. 112 Gg Mesjid Baburrahman Padang Jl. Apel XII No. 410 Perum. Belimbing, Padang Komplek Indovila Blok J No.Kelurahan Pampangan Kecamatan Lubuk Begalung Padang Jl. Jawa Dalam IV/25 Padang Jln Alhidayah No 31 Tanjung Gadang Payakumbuh Komp. Mawar Putih Blok F No. 17 Padang Jl. Tunggang, Gg. Kandang Padati, Ps. Ambacang, Kuranji, Padang Jl.Lkalumpang No.28 RT.02/RW7 Jl.Wisma Ibunda Kalumbuk RT 004/RW 002 Kalumbuk Padang Koto Mandahiling kecamatan Tanjung Emas Komp. Singgalang Blok B II No 7 Padang Jl. Air Tawar VI No. 80 Kel. Parak Gadang Jl. Padang Medan Jorong IV Beringin Lansek Kodok, Rao elatan, Pasaman Jl.Tut Wuri / 1, Siteba, Padang Jl. Pramuka 51 Lubuk agung solok Jl. Arai Pinang / 07, Lb. Begalung, Padang Parak Buruk No 56 Lubuk Buaya Padang Kamp. Baru Kel. Bajubang Kec. Bajubang, Kec. Batang Hari, Jambi Jl Paus No 8 A Ulak Karang Padang Kel. Bungo Pasang No. 13 Kec. Koto Tangah Padang Jl. Kp Baru RT 4 RW 3 Lubuk Lintah Kuranji Padang Jl. Ujung Padang Kenagarian Kambang Kab Pesisir selatan Panca Batu Taba, Ampek Angkek, Agam Jl. Hafiz Jalil No 149 Bukittinggi Jl. Syuhada Pasar Usang Kab.Padang Pariaman Kampung Banjar Batipuh Panjang Padang JL. SAMRATULANGI PARIAMAN TENGAH Jl. Jendral Sudirman No. 483 Painan Jl. Perak / 16, Padang Barat Jl. Bhakti No. 457 Komp Mutiara Putih Blok M/3 Koto Tangah Padang Jl.Pinang Sori I Padang Komp. Melati Gunung Sari 3 Blok B/7 Kuranji Padang Samping TK Pertiwi Simp Tiga Muaro Kalaban Sawahlunto Sawah laweh Pasaman Jl. Air Camar II / 3, Padang Jl. Muhammad Yamin No.30 kota Pariaman Jl Pancasila No 110 Pasar Usang Kec Batng anai Kab Padang Pariaman Jl. Wisma Lapai Jaya Blok C / 5, Padang Jl. Buton No. 32 Ulak Karang Padang Jl. Maransi Indah No. 142 Padang Apel 5 No. 239 Belimbing Kec, Kuranji padang Wisma Indah VI Blok A / 4, Balai Baru, Kuranji Jl. Berlian II No. 15 Perumnas Pegambiran Lubeg Padang Jl. Adinegoro No 13 Lubuk Buaya Padang Komp. Mega Permai I Blok B2 No. 13 C Jl. Adinegoro No. 10 (Toko Tio Elektronik) Simp. Damri Tabing Jl. Rasuna Said No. 110 Lubuk Basung, Agam Padang Sarai RT 03 RW 02 Kel Padang Sarai Kec Koto Tangah Padang Jl.Adinegoro / 15, Lubuk Buaya Jl. Adinegoro No.35 Rt/Rw :04/05 Jl. Cendrawasih No 1 Air tawar Padang Komp PGRI I F/26 Siteba Padang Jl. Cendrawasih Gg Pari No 30 Padang Jl. M. Hatta Ps ambacang No. 17 Kp Baru Santur Barangin Sawahlunto Jl. Teknologi IX / 11A, Nanggalo, Padang Jl. Cendrawasih Gg. Walet No. 21 Air Tawar Barat Padang Jl Simp Malintang Kel Cupak Tangah Kec Pauh Padang Komp. Taruko II Blok B.10 Kuranji Padang Jl. Nangka No. 269 Kel. Ujung Gurun Padang Jln Inai No 07 B Kubu Gadang Payakumbuh Jln. Raya Singgalang Nagari Singgalang Tanah Datar Sumbar

CADANGAN PADANG PARIAMAN 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10

Roza Mustika Dewi, S.Pd ROZANYA, Amd RTS ISMANURITA, ST RTS. Emi Kurniati, ST RUDI SUNARYO, Amd RULLI PRATAMA ST SALMAN AL FAREZI SANDRA GUSNELI, A Md Sasli Rahmat, A.Md SATRIA HERYADI, ST

Jl Kakak Tua Wisma Indah Alamanda II, ATB Padang Jl. Pahlawan No. 72 B Kp. Jawa II Pariaman Jl.Pramuka II D / 2, Khatib Sulaiman Jl. Pramuka II D No. 2 Khatib Sulaiman Muaro Kasang No 47 Padang Pariaman Jl Linggar Jati II No 09 B Kec Koto Tangah Padang Komp Mawar Putih Blok M 29 Kuranji Padang Jln Raya Taluak Banuhampu Bukittinggi Jl. Flaminggo No. 4 Air Tawar Barat Padang Jl.Anggrek No. 9 Ambacang Aie manggih, Lubuk Sikaping, Pasaman

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10

ARDHI LUQMAN,ST Asmadi Hasbi, ST Ayu Wahyuni, A.Md AULIA RAHMAT, A.Md ASRIL ANTONI, ST AULIA MARDHATILLAH, ST Bayu Budi Irawan, ST AYU DESMONA, ST ARDHIANSYAH PUTRA, ST AZWARDI

Jl.Wisma Indah II Blok S No.4 Lapai Padang Jl. Tanah Datar II No. 51 Siteba Padang Balai Tabuh No. 67 Tanjung Sungayang Batusangkar Jl. Kamper indah / 29, Binuang Kp. Dalam, Pauh, Padang Jl. M. Yamin SH Bukittinggi Belakang Kantor POS No.47 Sungai Buluah Bukittinggi Gg Sabar No 14 RT 001/009 Parak Laweh Pulau aia Nan XX Lubuk Begalung Padang Komp. Mutiara Putih W 6 Ganting Koto Tangah Padang Jl. Sisingamangaraja II No. 2 Padang Jln. Perintis Kemerdekaan No. 282 Painan Timur Pessel

1 2 3 4 5 6

SAYORI WINTIASAKIRA,A.Md BOY ANDRIS SEBNO RISKA YANDA, A.Md SEFDI ARSYAD,Amd SEFDI NANDO, ST SERLY APRILINDA, ST

Jl. Tut Wri No. 1 Siteba Padang Kec. Saling Pawang Tanah datar Jl. Merak No.5 ATB Padang Jl.M.Hatta No.19 Kec Pauh Padang Jln. Padang Pasir IX No 77A Padang Jl. Intan 1 Pengambiran

1 2 3 4 5 6

LIA LABUATI SITUMEANG ROBI RIANDO, ST BAMBANG TRI MULYA, ST Ayu Silvia Delisa, A.Md Bedron Thamrin, ST Rita Fajrianti, ST

Jl. Polonia I No.12 Padang Jl. Linggarjati III No. 10 Tabing Jl. Arau No. 82A/28 Padang Balai Gadang Muara Panas Bukit Sundi Solok Jl Tui Kuranji No 8 RT 03/03 Kel Kuranji Padang Komp. Salasah Indah Jl. Bunga Tanjung F18 Muaro Sijunjujung

1 2 3

SEVENTRIANI, Amd SHAELLY ANJASTIANA, ST SHARIYANTO

AGAM

CADANGAN AGAM

PASAMAN BARAT

CADANGAN PASAMAN BARAT Jl. Ampang Indah No. 56 H Jl. Delima IV / 81, Perumnas Belimbing, Kuranji, Padang Padang Olo, Kuranji Hilir Sungai Limau

Padang, 2 Juni 2011

Dto

EDVIN HARDO, SE. MM KETUA

CATATAN Bagi yang lulus tes Potensi Akademik & Psycotes HARAP DATANG PADA HARI : SELASA, TANGGAL : 5 JULI 2011 BERTEMPAT DI KAMPUS UBH GEDUNG PASCA SARJANA(UNTUK WAWANCARA) Jl. Khatib Sulaiman JAM 08-00 S/D SELESAI BERPAKAIAN : HITAM/PUTIH (LAKI-LAKI PAKAI DASI) DENGAN MEMBAWA IJAZAH & SURAT BERPENGALAMAN KERJA ASLI (BAGI YANG ADA)


SABTU, 02 JULI 2011 M 02 SYA’BAN 1432 H

11

Kapolda Berikan ........................Sambungan dari Hal.1 Marlon dan .................................Sambungan dari Hal.1 ngatkan suami atau keluarganya yang berprofesi polisi, untuk selalu berprilaku baik, melaksanakan tugas dengan baik dan benar, serta selalu mengayomi masyarakat,” ujar Kapolda Sumbar Brigjen Polisi Wahyu Indra Pramugari kepada wartawan, setelah upacara peringatan HUT Bhayangkara ke-65 di Mapolda Sumbar, Jumat (1/7). Kapolda mengatakan, jika ada oknum polisi yang berprilaku tidak baik, maka oknum itu pantas untuk ditindak dan diberi sanksi berupa teguran hingga pemecatan secara tidak hormat. Untuk oknum yang terbukti bersalah dan menjalani minimal tiga bulan kurungan, maka

oknum yang bersangkutan akan mengalami Pemberhentian Tidak Dengan Hormat (PTDH). “Setiap yang bersalah, maka orang itu akan dihukum, tak terkecuali oknum polisi. Polda Sumbar tidak akan menutup-nutupi oknum polisi yang terlibat kejahatan,” ujarnya. Saat peringatan HUT Bhayangkara kemarin, Kapolda Sumbar juga membuktikan komitmennya memberikan reward kepada personil kepolisian maupun pada satuan polisi atau Polres di Sumbar. Mereka adalah Bripka Musmulyadi dari Polres Solok Selatan, Brigadir Fadli Sudria dari Polres Solok Selatan, Brigadir Hendra Eka Putra dari Polres

Solok Selatan, Briptu Setia Eka Putra dari Polres Solok Selatan, Briptu Rusdi Hendrik dari Polres Solok Selatan serta Bripda Aprinal yang juga dari dari Polres Solok Selatan. Kapolda Sumbar menilai, keenam personil kepolisian ini memiliki prestasi bagus dalam bertugas dan patut dicontoh oleh personil polisi lainnya. Selain itu, Kapolda Sumbar juga memberikan reward kepada Satuan Brimob Polda Sumbar, Polres Bukittinggi, Polres Padang Panjang, Polres Pasaman dan Polres Pesisir Selatan yang dinilai berprestasi bagus dalam mengungkap suatu kasus besar, baik kasus kriminal maupun kasus narkoba. (h/wan)

Hakim Penerima ........................Sambungan dari Hal.1 Hakim ad hoc berkulit putih itu terlihat mengenakan baju garisgaris warna cerah dan celana jeans. Raut muka Imas terlihat cemberut saat dibawa staf KPK ke dalam mobil tahanan. Ia juga sempat menutupi wajahnya dengan selembar map warna merah untuk menghindari bidikan kamera pewarta foto. Tidak ada satu pun pertanyaan dari wartawan yang digubrisnya. Hakim Imas ditangkap bersama Manager Administrasi PT Onamba Indonesia (OI) di restoran La Ponyo di kawasan Cinunuk, Bandung Jawa Barat pada Kamis malam (30/6). Pada operasi tangkap tangan tersebut, petugas KPK mengamankan barang bukti berupa uang senilai Rp200 juta dan mobil Toyota Avanza hitam bernomor polisi D 1699 VN milik Imas. Dalam kasus ini KPK menetapkan Imas sebagai tersangka penerima suap. Ia diduga melanggar pasal 12 huruf c, pasal 15, pasal 11 dan atau

Pasal 6 ayat 2 UU Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi. Mengacu pasal-pasal tersebut, hakim non karir itu terancam dipidana dengan hukuman penjara paling lama 20 tahun. Sebelumnya, kedua orang tersebut dijadikan tersangka dalam kasus dugaan menerima dan memberikan sesuatu terkait putusan perkara dan pengurusan kasus di MA agar putusan kasasi menolak gugatan serikat pekerja dalam penanganan kasus hubungan industrial. Kasus tersebut terkait pemutusan hubungan kerja akibat mogok kerja tidak sah yang dilakukan oleh PT OI. Kepada Imas, KPK menjeratnya dengan pasal 12 huruf c dan atau pasal 6 ayat 2 dan atau pasal 15 dan atau pasal 11. Sedangkan kepada OJ disangkakan pasal 6 ayat 1 huruf a dan atau pasal 15 dan atau pasal 13. KPK mengamankan uang sebesar Rp200 juta dan sebuah mobil Toyota Avanza berwarna hitam saat penangkapan Hakim Imas di Bandung, Jawa Barat. Imas dan Odi diamankan di

restoran La Ponyo di kawasan Cinunu, Jawa Barat. Imas diduga menjanjikan lobi untuk memenangkan pekara PT OI di tingkat kasasi. “Perkara itu sudah naik kasasi, telah diajukan kasasi di MA. Dan ID ini sebenarnya dia ada semacam diduga ada janji akan menyelesaikan perkara tersebut. Dengan pengertian lain akan memenangkan perkara tersebut di Kasasi,” terang Wakil Ketua KPK M Jasin dalam konferensi pers di kantornya, Jl Rasuna Said, Jaksel, Jumat (1/7). Imas dan Odi sudah diintai oleh tim dari KPK sejak Rabu (29/6). “Diintai beberapa waktu sebelum tangkap tangan. Satu hari sebelumnya,” ujar Jasin membenarkan. Penangkapan tersebut sempat membuat geger para pengunjung di restoran La Ponyo, Cinunu, Bandung. Keduanya tanpa waktu lama dibawa ke mobol KPK dan langsung dibawa ke Gedung KPK di Jakarta. (sal/met/dtc)

Sopir Terpekik .............................Sambungan dari Hal.1 Pihaknya menyadari, sangat wajar jika setiap kebijakan pemerintah ditolak sebagian kelompok. Namun, ia tetap menghimbau agar pengusaha angkutan barang memaklumi dan berusaha mematuhi aturan tersebut. Jika aturan tersebut ditetapkan antara jasa angkut barang dari luar dan dalam, terutama angkutan barang dari pelabuhan, kemungkinan pendistribusian barang ke Sumatera Barat bakal terganggu. “Menjelang sore ini akan diadakan evaluasi di hari pertama pembatasan muatan angkutan barang. Namun operasi ini akan tetap berjalan hingga tiga hari ke depan,” jelas . Kepala JTO Lubuk Buaya, Jasril menjelaskan bahwa tilang yang selama ini diterapkan ternyata tidak membuat sopir jera. Apalagi biaya tilang untuk muatan yang melebihi 10 ton hanya Rp125 ribu. “Selama ini sopir lebih memilih tilang karena biayanya lebih efisien dibanding jika mereka harus membongkar kembali barang yang mereka bawa. Pasti akan membutuhkan biaya yang lebih besar dari denda tilang,” terangnya. Saat penertiban berlangsung, beberapa pengusaha juga tampak mendatangi JTO karena mendapatkan laporan dari anggotanya. Syafrizal (47), staf Badan Pengawasan Koperasi Angkutan Barang Pelabuhan Teluk Bayur (BP-Kopenbapel) mengatakan bahwa anggotanya merugi akibat penegakan aturan tersebut. “Biaya bongkar muatan lebih besar dari keuntungan yang diperkirakan sebelumnya. Belum lagi waktu dan tenaga untuk membongkar dan menyusun kembali barang yang sama,” jelas Con Aspi. Menurutnya, pemerintah perlu membuat aturan khusus untuk memperlancar distribusi barang ekspor dan impor dari Pelabuhan Teluk Bayur karena termasuk jasa angkut barang dalam kota. Andi (34), sopir truk dengan No Pol BA 8202 FU yang mengangkut pupuk bersubsidi menyesalkan penerapan peraturan tersebut karena mengaku tidak diberi informasi sebelumnya. Sementara tarif angkutan barang belum juga diperbaharui. Iwan (40), sopir dari toko besi Panama mengaku terkena ketentuan membongkar muatan karena muatan yang ia bawa melebihi ketentuan. Hal tersebut tentu telah mendatangkan sejumlah kerugian baginya, mulai dari waktu, tenaga dan juga biaya. Kepala JTO Lubuk Buaya, Jasril, mengatakan, pihaknya tidak akan tebang pilih dalam menjalankan aturan tersebut. Untuk truk tangki Pertamina, pihaknya akan memberi peringatan selama 20 hari. “Ke depan, seluruh truk tangki harus mematuhi aturan seperti angkutan barang yang lainnya,” tegas Jasril. Mogok di Solok Sementara itu, di Kabupaten Solok, ratusan sopir truk pengangkut barang bertonase tinggi mogok di sepanjang jalan Lubuk Selasih. Aksi tersebut dilakukan untuk menolak dilaksanakannya ketentuan pembatasan tonase yang diberlakukan Pemerintah Sumbar mulai 1 Juli 2011. Di JTO Lubuk Selasih, lebih dari 100 truk dengan tonase di atas 10 ton ke atas melakukan mogok. Akibatnya, terjadi kemacetan panjang hingga dua kilometer lebih.

Kemacetan dipicu karena ratusan sopir truk tersebut memarkir kendaraannya di sepanjang jalan Lintas Sumatera, antara Kota Padang menuju Kota Solok. Sopir truk menolak razia pihak JTO tersebut. Alasannya, penertiban yang dilaksanakan sangat merugikan mereka. “Bukan kami tidak mau tertib dalam mengangkut barang. Namun kalau yang kami bawa hanya sesuai aturan, kami tidak akan mendapatkan apa-apa. Hanya bisa untuk beli minyak, dan uang jalan saja,” kata Zal (37), salah seorang sopir truk pengangkut batu bara. Menurutnya, seharusnya Pemerintah Provinsi Sumatera Barat membuat aturan yang tidak merugikan masyarakat. “Kami hanya sopir yang digaji tidak seberapa. Penertiban boleh saja dilakukan. Tapi harus ada solusi dari pemerintah untuk kesejahteraan sopir truk. Karena itu kami memilih mogok,” jelas Zal. Dua Opsi yang Menyusahkan Sementara itu, Sekretaris Daerah Provinsi Sumatera Barat Ali Asmar, ketika dihubungi Haluan malam tadi, mengatakan, Gubernur telah memberikan penjelasan terkait pelaksanaan penertiban tonase muatan truk. “Ada dua opsi sanksi bagi truk yang melebihi muatan itu. Pertama Turunkan muatan yang lebih di JTO dan kedua kembali ke tempat asal muatana barang tersebut. Ternyata penerapan dua opsi itu dilematis. Opsi pertama pihak dishub tak sanggup karena barang yang dibongkar dari truk butuh tempat, dan opsi kedua pihak penggusaha, sopir, dan pemilik barang keberatan,” kata Ali Asmar yang saat dihubungi masih rapat. Maka, untuk pelaksanaan penertiban tonase muatan itu, akan dievaluasi secara saksama. “Dari hasil pertemuan Dishub, Ditlantas, Pemprov malam ini (Jumat malam), jika masih membandel, sanksi tersebut akan diterapkan. Apa sanksinya masih dibicarakan sambil melakukan evaluasi,” kata Ali Asmar. Dirlantas Polda Sumbar KBP Drs Ibnu Isticha menjelaskan, pelanggaran-pelanggaran yang terjadi di lapangan terkait dengan penertiban tonase ini akan menjadi catatan kepolisian. Ia memerintahkan jajarannya di setiap wilayah untuk mencatat hal tersebut untuk kemudian dilaporkan ke pihaknya. Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Sumbar AKBP Hermanto Kasban, SH menyebutkan pihaknya juga menghentikan truk bertonase besar yang masuk ke Sumbar di perbatasan dengan Jambi. Hal ini dilakukan untuk menyosialisasikan kebijakan pembatasan tonase dan tidak ada penindakan. Terhitung 1 Juli 2011, Pemrov Sumbar memang melakukan penerapan pembatasan tonase kendaraan angkutan barang. Kementerian Perhubungan dalam hal ini Ditjen Perhubungan Darat juga menyatakan dukungan agar hal ini bisa dilaksanakan dengan baik. Pengawasan ketentuan ini dilakukan Dinas Perhubungan dan Kepolisian. Asisten II Bidang Ekonomi dan Kesra Setdaprov Sumbar, Syafrial menegaskan, penertiban tonase tetap akan dilakukan. Kendati demikian, soal efektif atau tidak, nanti akan dievaluasi kembali. Tapi uji petik

dengan melibatkan instansi-instansi terkait tetap akan berjalan. Ketentuan dalam Surat Edaran Gubernur Sumbar, batas maksimal muatan dan JBB (jumlah berat yang dibolehkan) di jalan-jalan di Sumbar ada 3 kategori. Pertama, kendaraan engkel yang muatan kendaraannya 4.650 kg, jumlah berat izin (JBI) kendaraannya hanya 8.250 kg. Kedua, kendaraan engkel dengan muatan kendaraan 7.150 kg, JBInya hanya 13.300 kg. Dan ketiga, kendaraan tronton dengan muatan kendaraan sebesar 12.000 kg, JBInya 20.950 kg. JTO Tanjungbaliak Sementara itu, JTO Tanjung Balik, Kecamatan Pangkalan, Kabupaten Limapuluh Kota, yang menjadi pintu perbatasan antara Provinsi Sumbar dengan Riau, sepanjang Jumat kemarin, belum terlihat adanya kegiatan dari instansi terkait untuk menindak truk yang muatannya melebihi tonase. Pantauan Haluan, situasi di JTO tersebut masih berjalan seperti harihari sebelumnya. Tidak tampak pengetatan aturan terhadap truk yang melebihi tonase. Jamal, salah seorang sopir truk pembawa semen dari Padang mengatakan, bahwa ia tetap beroperasi dan memuat semen dengan jumlah muatan seperti biasanya. Ketika ditanya apakah jumlah muatan semen yang dibawanya melebihi tonase, Jamal hanya menggeleng “Entahlah. Dari dulu belum ada pemberlakuan timbangan di jembatan timbang ini. Paling hanya singgah di luar. Perlihatkan surat-surat dan bayar. Setelah itu stokar saya kembali ke mobil dan kami melanjutkan perjalan ke Pekanbaru,” terang Jamal. Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Limapuluh Kota, Rasdison, mengatakan bahwa pihaknya telah mengetahui bahwa Jumat kemarin adalah waktu tenggat bagi angkutan barang untuk ‘nakal’ memuat barang melebihi tonase. Tapi Rasdison mengatakan bahwa kemarin pihaknya belum melakukan razia gabungan. “Kita tahu, tapi di lapangan hari ini (Jumat-red) kita belum merazia kendaraan yang bandel. Lagi pula tadi ada kegiatan HUT Bhayangkara hampir di seluruh daerah. Kita menunggu koordinasi dengan Polisi Militer, Polda Sumbar dan Dinas Perhubungan Sumbar untuk melakukan razia gabungan. Rencananya, paling lambat tiga hari ke depan kita akan lakukan razia gabungan,” terang Rasdison. Meski belum melakukan razia pembatasan tonase, Rasdison mengatakan bahwa pada hari-hari sebelumnya pihak Dinas Perhubungan Kabupaten Limapuluh Kota justru sudah melakukan kebijakan pembatasan tonase tersebut. Truk yang muatannya sangat berlebihan, sudah didenda bahkan ditilang. Diakui oleh beberapa sopir, untuk mobil angkutan jenis pick up, dan L 300 dengan kapasitas tonase 2,5 ton ke bawah, juga tetap diharuskan membayar retribusi. Rata-rata, mereka mengaku membayar sekitar Rp10 ribu, setiap kali berhenti di jembatan timbangan tersebut. Sedangkan untuk truk, atau Tronton, setiap kali singgah kebanyakan mengaku menyetor sekitar Rp100 ribu, bahkan lebih. (h/vie/cw24/il/mat/mce/ant)

Namun saat itu Suarman tidak hadir dengan alasan sakit. Sementara pemeriksaan terhadap Marlon yang ditetapkan sebagai tersangka kasus kasus dugaan mark-up harga tanah pembangunan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sungai Dareh, Kabupaten Dharmasraya tahun 2009 memang sengaja diundur. Kepala Kejaksaan Tinggi (Kejati) Sumbar Fachmi, Jumat (1/7), mengatakan, surat panggilan untuk kedua tersangka yang pada jadwal pemeriksaan sebelumnya sama-sama tak bisa hadir karena sakit itu telah dikirimkan. Sementara soal alasan sakitnya kedua tersangka, apakah nanti tak menghalangi pemeriksaan, Fachmi mengatakan, tidak begitu mempersoalkannya. “Kita lihat saja nanti,” ujarnya. Ketika ditanya tentang kemungkinan keduanya ditahan, Fachmi tak mau berkomentar banyak. “Kita lihat saja nanti,” ujarnya kembali. Jika Kejati Sumbar menahan, maka akan menambah panjang daftar nama mantan pejabat yang dijebloskan ke LP Muaro Padang oleh Kejati

Sumbar. Sebelumnya, pada Selasa (28/6), Kejati Sumbar telah menahan mantan Bupati Solok Gusmal bersama mantan Kepala BPN Solok Lukman dan mantan Kabag Tapem pada Asisten I Setkab Solok Emildolia Khaira. Bersama dengan Ketua Pemeriksa Tanah A/Kasi Hak dan Pendaftaran BPN Kabupaten Solok Husni, serta Musril Muis, warga Jorong Pasar Baru Koto Gadang Guguk Kabupaten Solok yang jadi perantara dalam pengalihan hak atas tanah bekas erfpacht verponding 172 yang terletak di Bukit Berkicut Jorong Sukarami. Pada Rabu (8/6), mantan Walikota Bukittinggi Djufri yang diduga terlibat kasus dugaan korupsi mark up pembelian tanah Pemko di Kecamatan Mandiangin Koto Selayan, Kota Bukittinggi juga ditahan. Berikutnya, Djufri disusul mantan Sekda Bukittinggi Khairul yang ditahan dan dibawa ke LP Muaro Padang, Rabu (22/6). Sebelumnya, Kejati Sumbar juga sudah menahan mantan Kepala Dinas

Pertambangan Kabupaten Solok, dalam kasus korupsi dalam pengelolaan (penerimaan dan penyetoran) Pendapatan Asli Daerah yang terdapat di Dinas Pertambangan dan Energi tahun 2009 dan 2010 di Kabupaten Solok. Suarman ditetapkan sebegai tersangka, karena diduga terlibat dalam pengalihan hak atas tanah negara bekas erfpacht verponding 172 yang terletak di Bukit Berkicut Jorong Sukarami, Kenagarian Koto Gaek Lubuk, Kecamatan Gunung Talang, Kabupaten Solok tahun 2008. Sementara Marlon Martua ditetapkan sebagai tersangka, karena diduga terlibat kasus dugaan markup harga tanah pembangunan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sungaidareh, Kabupaten Dharmasraya tahun 2009. Marlon telah dua kali dua kali tidak menghadiri pemeriksaan, pertama karena berada di Merauke dan terakhir pada jadwal pemeriksaan, pada Rabu (22/6) lalu, Marlon tidak dapat memenuhi panggilan, karena sakit sepulang dari Merauke, Papua. (h/ynt)

Manggaleh Lokan ......................Sambungan dari Hal.1 Jawabannya itu menyiratkan lokan telah menjadi bagian dari hidupnya sejak dulu. Wanita asal Indropuro, Pesisir Selatan ini mulai berjualan sejak suaminya meninggal. Lokan inilah yang menghidupi ia dan keempat anak-anaknya. Sebelumnya, ia hanya mengandalkan penghasilan dari suaminya yang bertani. Namun demi kelangsungan hidup, ia terpaksa berpikir keras bagaimana cara menghasilkan uang dan lokan ternyata menjadi pilihan Uwo. Kini, usahanya berjualan lokan diteruskan oleh cucu-cucunya. Di Pasar Raya itu, Uwo ditemani tiga orang cucunya berjualan. Salah seorang cucunya, Alex (25) terlihat sibuk membersihkan kulit lokan. Setelah dibersihkan, lokan-lokan itu direbusnya. Kemudian baru dijual. “Tidak ada yang mau bekerja membersihkan kulit lokan. Apalagi merebusnya. Pekerjaan itu berat dan gajinya kecil. Dulu ada, tapi beberapa hari sudah berhenti. Katanya tangannya sakit kena kompor saat merebus,” ujar Alex, Jumat (1/7). Dilarang Cucu

Alex mengatakan, neneknya itu telah dilarangnya untuk ikut berjualan di pasar, tapi ia tak suka tinggal di rumah. Uwo lebih suka membersihkan lokan. Kalau di rumah ia tak melakukan apa-apa, paling hanya nonton dan tidur saja. Hal itu dibenarkan Uwo. Ia mengaku lebih senang di pasar membantu cucu-cucunya berjualan. “Kalau di rumah Uwo bosan. Indak ado nan ka dikarajoan,” ujarnya sambil terus mengunyah sirih. Akhirnya Uwo dibiarkan saja oleh cucunya ke pasar. Namun ia datang pukul 08.00. Sedangkan cucunya memulai beraktivitas sejak pukul 05.00. “Uwo nanti pulang jam setengah enam untuk sekadar menemani kami karena kami hanya berjualan sampai pukul dua siang,” jelasnya. Dikatakan Alex, lokan-lokan itu diperolehnya dari daerah Pasaman. Usai diterima, lokan itu tak langsung dijualnya. Mula-mula kulitnya dikelupaskan, lalu dibersihkan dengan air. Kemudian direbus sebentar. Lokan yang direbus bisa sampai 25 karung per hari. Sedangkan yang laku

sebanyak 20 karung. Sisanya dijual lagi keesokan harinya. Terlihat kulit-kulit lokan itu dikumpulkan hingga berkarungkarung. Ketika ditanyakan mau diapakan, ternyata hanya dibuang saja. “Dulu ada juga yang mau beli. Tapi sekarang sudah tidak ada lagi. Ya, terpaksa dibuang,” katanya lagi. Padahal jika dikemas dengan baik, kulit lokan ini bisa menjadi hiasan atau karya seni yang amat cantik. Hasil berjualan lokan ini cukup lumayan. Penghasilannya cukup limayan untuk menghidupi keluarganya. Pembeli biasanya tukang sate di Pasar Raya dan di tempat-tempat lainnya di Kota Padang. Ibu rumah tangga juga banyak yang membeli lokan dagangannya meski dengan jumlah yang tak begitu besar. Harganya Rp35 ribu per kg. Uwo dan cucu-cucunya ternyata akan segera pindah dari Pasar Inpres II, tempat ia kini berjualan. Hal itu dikarenakan renovasi yang dilakukan pemerintah. Namun Uwo belum tahu mau pindah ke mana karena belum ada kejelasan. (laporan: Sonya Winanda)

SBY Perintahkan ........................Sambungan dari Hal.1 Menurut Julian, beberapa waktu lalu, Presiden memang telah memanggil dan meminta agar Polri dapat berkoordinasi dengan KPK terkait kasus ini. Koordinasi ini dilakukan bilamana kasus Nazaruddin sudah memenuhi kelengkapan berkas atau argumen hukum untuk diproses. Ia mengatakan, selama ini kasus Nazaruddin ditangani KPK belum melibatkan Polri. Setelah KPK secara resmi menetapkan status Nazaruddin sebagai tersangka, barulah Presiden memerintahkan Kapolri untuk segera berkoordinasi dengan KPK. “Saya kira ini informasi yang perlu disampaikan untuk meluruskan bahwa ada penafsiran yang mengatakan Presiden tidak memperhatikan kasus ini,” katanya. Ketua Departemen Kominfo DPP, Partai Demokrat Ruhut Sitompul mengapresiasi langkah Presiden SBY yang memerintahkan Kapolri mengejar Nazaruddin. Mantan artis sinetron ini juga meminta Nazar agar kooperatif dengan KPK, jika dia mempunyai bukti tentang aliran dana pembangunan wisma atlet di Palembang. “Kalau ada bukti itu serahkan saja ke KPK,” katanya. Sita Kekayaan Pada bagian lain, Ruhut minta KPK menyita harta kekayaan Nazaruddin. “Kalau memang sudah waktunya, ada fakta hukum dan memang diperlukan ya silakan saja disita,” ujarnya. Ruhut mengaku tak tahu berapa jumlah harta yang dipunyai Nazaruddin, karena tak kenal dekat dengan Nazaruddin. “Setahuku dia punya kebun sawit. Tapi aku ini enggak nge-genk sama dia, jadi kurang tahu. Waktu dia masih saksi kemarin saja aku dekat,” katanya. Sebelumnya berbagai pihak minta KPK menjalin kerjasama dengan pihat terkait di Singapura untuk membawa pulang Nazaruddin. KPK bisa menggunakan kewenangannya dan menggunakan berbagai aturan hukum internasional untuk memproses Nazaruddin. “KPK harus segera konkritkan kerjasama dengan KPK Singapura (CPIB) untuk proses Nazaruddin, dengan menggunakan berbagai sarana hukum internasional dan Pasal 12 huruf (h) UU KPK. KPK bisa menangkap tersangka yang ada di luar negeri dengan kerjasama CPIB,” jelas Koordinator Divisi Hukum Indonesia Corruption Watch (ICW) Febri Diansyah, kemarin. Dan tidak cukup dengan memproses Nazaruddin saja. KPK diminta mengungkapkan seluruh aliran dana

kasus Kemenpora. KPK bisa merangkul Pusat Pelaporan Analisa Transaksi Keuangan (PPATK). Juga, KPK bisa membekukan aset yang dimiliki Nazaruddin. “Sehingga, KPK dan PPATK bisa kerja lebih cepat sampai ke pembekuan aset atau bahkan perlu dipertimbangkan penyitaan terhadap asetaset dan rekening yang terkait dengan kasus ini,” terangnya. Sambut Positif Positif Menanggapi perintah penangkapan Nazaruddin kepada Kapolri itu, Wakil Ketua DPR Pramono Anung menilai positif . Menurutnya, dengan perintah Presiden ini, penangkapan Nazaruddin dipastikan akan lebih mudah. “Ini kan sudah perintah langsung dari presiden, mestinya Polri bisa jemput Nazaruddin dari Singapura,” ujar Pramono kepada wartawan di gedung DPR, Senayan, Jakarta, kemarin. Menurut Pramono adanya perintah dari Presiden SBY membuat posisi Polri semakin kuat untuk menyeret pulang Nazaruddin. Meski demikian, Pramono tidak mau berharap terlalu banyak. “Kita tunggu saja, yang penting kan hasilnya. Apakah perintah bisa diwujudkan atau tidak, karena pengalaman soal itu kan banyak dan selama ini agak susah membawa pulang dari Singapura,” imbuhnya. Instruksi Presiden tersebut juga disambut baik oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). “Saya belum tahu soal instruksi itu. Kalau ada instruksi seperti itu lebih bagus,” kata Wakil Ketua KPK M Jasin di Jakarta, Jumat. Jemput Paksa Sementara itu,Satgas Pemberantasan Mafia Hukum yakin KPK bisa menjemput paksa Nazaruddin yang sudah berstatus tersangka. “Statusnya sebagai tersangka memungkinkan hal itu, meski tidak ada perjanjian ekstradisi dengan Singapura,” kata anggota Satgas Mas Ahmad Santosa. Salah satu cara yang diusulkan oleh Ota, sapaan akrab Mas Ahmad Santosa, adalah memanfaatkan undang-undang Singapore Mutual Assistance in Criminal Matters Act. Dalam aturan tersebut, pemerintah Indonesia bisa meminta kepada negeri Singa untuk mengidentifikasi keberadaan Nazaruddin. “Jadi pemerintah Indonesia bisa minta. Kalau sudah mengetahui keberadaan nanti kan banyak cara,” lanjutnya. Secara teknis, KPK bisa meminta hal tersebut kepada Kejaksaan Agung terlebih dulu. Nanti Kejagung yang

meneruskan ke Kejaksaan Singapura hingga akhirnya kepolisian Singapura mencari Nazaruddin. Sekretaris Dewan Kehormatan PD Amir Syamsuddin mengatakan, Nazaruddin dalam surat pribadinya kepada Presiden SBY dan Ketua Umum PD Anas Urbaningrum berjanji untuk memenuhi proses hukum . “Janji itulah yang ditagih,” kata Amir. Menurut Amir, PD pastinya memiliki kepentingan dengan pengungkapan secara proses hukum. Jadi tudingan Nazaruddin itu biar dibuktikan secara hukum, bukan fitnah belaka. Serangan Balik Perintah tangkap dari SBY dan penetapan tersangka oleh KPK tak membuat Nazaruddin tiarap. Bahkan dari Singapura, bekas Bendahara Umum Partai Demokrat ini melancarkan ‘serangan balik’. Ia menuding, uang suap terkait pembangunan wisma atlet Sea Games di Palembang juga mengalir ke kantong Ketua Umum Partai Demokrat Anas Urbaningrum dan Menteri Pemuda dan Olahraga Andi Mallarangeng. Semua borok petinggi PD tersebut dibongkar Nazar kepada pengacaranya, OC Kaligis. “Dia (Nazaruddin) mengatakan kalau dia itu tidak pernah menerima sepeser uang pun dari kasus Kemenpora itu. Makanya dia itu bingung dan menilai itu semua rekayasa,” kata OC Kaligis, Jumat (1/7). Menurut Kaligis dalam beberapa hari ini dirinya berkomunikasi intensif dengan Nazaruddin. Dalam komunikasi tersebut Nazaruddin menuturkan ke mana saja dana itu mengalir. “Dia bilang pada saya, yang mengantarkan uang itu namanya Paul. Sama Paul diserahkan ke anggota DPR namanya I Wayan Koster. Dari Wayan Koster dan Angelina Sondakh diserahkan ke Mirwan Amir. Dan Rp8 miliar yang sama Mirwan Amir, dibagikan ke pimpinan Banggar (Badan Anggaran) yang lain dan Mirwan (juga) menyerahkan ke Anas sebesar Rp2 miliar dan Menpora (Andi Malarangeng) Rp4 miliar,” ungkapnya. Kaligis menyatakan, kliennya saat ini merasa kecewa dengan penetapan dirinya sebagai tersangka. Pasalnya, Nazaruddin merasa dirinya selalu dianggap bersalah dalam kasus tersebut. KPK menetapkan Muhammad Nazaruddin sebagai tersangka kasus suap wisma atlet. Dia dijerat empat pasal penerimaan suap, terancam hukuman maksimal 20 tahun penjara. (dn/met/kcm/dtc/okz)


12

Mozaik

SABTU, 02 JULI 2011 M 02 SYA’BAN 1432 H

E-KTP: Praktis, Murah dan Multifungsi

Dalam pengembangannya nanti, e-KTP bukan hanya digunakan untuk kartu pemilih saja, melainkan juga SIM dan kartu identitas dari negara lainnya.

T

EKNOLOGI informasi kini telah diterapkan di berbagai bidang sehingga banyak bermunculan istilah-istilah yang ditambah embel-embel “e” (electronic, dibaca dengan lafal “i”) di depannya, contoh: e-commerce, e-book, e-voting, dan lain-lain. Dalam hal ini, Departemen Dalam Negeri sebagai pihak yang bertugas mengurus sistem kependudukan Indonesia tidak ketinggalan melakukan inovasi. Salah satunya adalah dengan mencanangkan pembuatan e-KTP yang saat ini sedang dalam tahap pengujian (disebut uji petik) di beberapa wilayah Indonesia. Proyek e-KTP dilatarbelakangi oleh sistem pembuatan KTP konvensional di Indonesia yang memungkinkan seseorang dapat memiliki lebih dari satu KTP. Hal ini disebabkan belum adanya basis data terpadu yang menghimpun data penduduk dari seluruh Indonesia. Fakta tersebut memberi peluang penduduk yang ingin berbuat curang terhadap negara dengan menduplikasi KTP-nya. Beberapa di antaranya digunakan

untuk hal-hal berikut: * Menghindari Pajak * Memudahkan pembuatan paspor yang tidak dapat dibuat di seluruh kota * Mengamankan korupsi * Menyembunyikan identitas (misalnya oleh para teroris) Untuk mengatasi duplikasi tersebut sekaligus menciptakan

kartu identitas multifungsi, digagaslah e-KTP yang menggunakan pengamanan berbasis biometrik. Autentikasi menggunakan biometrik yaitu verifikasi dan validasi sistem melalui pengenalan karakteristik fisik atau tingkah laku manusia. Ada banyak jenis pengamanan dengan cara ini, antara lain sidik jari (fingerprint), retina mata, DNA, bentuk wajah, dan bentuk gigi. Pada e-KTP, yang digunakan adalah sidik jari. Tujuan penggunaan biometrik

pada e-KTP adalah sebagai berikut: * Mencegah adanya pemalsuan * Dengan biometrik, autentikasi dilakukan dua tahap * Jika terjadi kehilangan kartu, maka orang yang menemukan kartu e-KTP milik orang lain tidak akan dapat menggunakannya karena akan dicek kesamaan biometriknya. Dengan e-KTP, seluruh rekaman sidik jari penduduk akan disimpan di AFIS (Automated Fingerprint Identification System) yang berada di pusat data di Jakarta. Penggunaan sidik jari eKTP lebih canggih dari yang selama ini telah diterapkan untuk SIM (Surat Izin Mengemudi). Sidik jari tidak sekedar dicetak dalam bentuk gambar (format jpeg) seperti di SIM, tetapi juga dapat dikenali melalui chip yang terpasang di kartu. Data yang disimpan di kartu tersebut telah dienkripsi dengan algoritma kriptografi tertentu. Proses pengambilan sidik jari dari penduduk sampai dapat dikenali dari chip kartu adalah sebagai berikut: Sidik jari yang direkam dari setiap wajib KTP adalah seluruh jari (berjumlah sepuluh), tetapi yang dimasukkan datanya dalam chip

hanya dua jari, yaitu jempol dan telunjuk kanan. Sidik jari dipilih sebagai autentikasi untuk e-KTP karena alasan berikut: * Biaya paling murah, lebih ekonomis daripada biometrik yang lain * Bentuk dapat dijaga tidak berubah karena gurat-gurat sidik jari akan kembali ke bentuk semula walaupun kulit tergores * Unik, tidak ada kemungkinan sama walaupun orang kembar Struktur e-KTP sendiri terdiri dari sembilan layer yang akan meningkatkan pengamanan dari KTP konvensional. Chip ditanam di antara plastik putih dan transparan pada dua layer teratas (dilihat dari

depan). Chip ini memiliki antena didalamnya yang akan mengeluarkan gelombang jika digesek. Gelombang inilah yang akan dikenali oleh alat pendeteksi e-KTP sehingga dapat diketahui apakah KTP tersebut berada di tangan orang yang benar atau tidak. Dari hasil observasi penulis, banyak yang mempertanyakan pembuatan e-KTP ini, bahkan sebagian masyarakat membentuk prasangka-prasangka buruk atas pengalokasian dana proyek e-KTP yang konon mencapai 60 triliun rupiah. Padahal menurut penjelasan Munawar, dosen Sosioteknologi Informasi yang juga dilibatkan dalam proyek ini, justru e-KTP akan menghemat pengeluaran negara berkali-kali lipat.

Dana yang dibutuhkan untuk pemilu atau pilkada dapat dikurangi karena KPU tidak perlu mencetak kartu tanda pemilih, surat keterangan pemilih luar kota, dan sebagainya bagi penduduk wajib pilih. Jika secara kasar dana untuk tiap pilkada di tingkat provinsi saja menghabiskan Rp8 triliun, dapat dibayangkan besarnya dana di seluruh Indonesia. Belum lagi biaya pemilu presiden yang diadakan lima tahun sekali. Dalam pengembangannya nanti, e-KTP bukan hanya digunakan untuk kartu pemilih saja, melainkan juga SIM dan kartu identitas dari negara lainnya. Maka, biaya pembuatan kartu-kartu tersebut dapat ditekan. (h/www. http:// egadioniputri.wordpress.com)


13

SABTU, 02 JULI 2011 M / 01 SYA’BAN 1432 H

Satu Pengedar, Tiga Pemakai Sabu Diamankan Polisi

PADANG, HALUAN — Empat remaja ditangkap anggota Satnarkoba Polresta Padang karena terlibat dengan penggunaan dan peredaran sabu-sabu . Mereka, masing-masing “NC” (22), “Y” (22) dan “An” (17), dan “YB” (30) ditangkap di tempat dan waktu yang berbeda sepanjang Kamis (30/6) malam hingga Jumat (1/7) dini hari. Kapolresta Padang melalui Kasat Narkoba AKP Yuli Kunianto menjelaskan penangkapan empat remaja ini berawal dari informasi masyarakat yang kesal dengan ulah mereka yang kerap melakukan balap liar. Belakangan, diketahui tersangka sering melakukan pesta narkoba dengan temantemannya. Polisi melakukan pengembangan dan berhasil mengendus keberadaan “An”

di kediamannya di Jalan Gajah Mada, Gang Mela, Blok C No 18, Kecamatan Nanggalo. “An” yang masih berstatus sebagai pelajar menjamu “senior”nya, NC dan Y mengonsumsi sabu. Dari penggerebakan Kamis (30/6) itu, ditemukan barang bukti sebuah pirex yang di dalamnya terdapat butir-butir kecil warna putih bekas pembakaran yang diduga narkotika jenis sabhu, sebuah kompeng karet warna merah, dan empat buah pipet masing-masing berwarna merah dan putih. Dari keterangan mereka, polisi mendapatkan identitas pengedarnya, yakni “YB”. Tak membuang waktu, YB pun diburu dan tertangkap. Beberapa jam kemudian, tepatnya Jumat (1/7) sekitar pukul 01.00 WIB YB yang belakangan diketahui adalah seorang resedivis kasus pencurian emas ini, berhasil ditangkap. “Salah seorang dari pemakai mengaku ia membeli barang haram tersebut kepada “YB” sehari sebelum kejadian dengan harga Rp. 500 ribu untuk satu paket sabu.,”kata AKP Yuli.(h/cw24)

TERSENDAT— Kebijakan Pemerintah Provinsi Sumbar yang menetapkan pembatasan muatan truk membuat jalanan sekitar JTO Lubuk Buaya tersendat. Banyak truk bermuatan lebih, dilarang melanjutkan perjalanan DENI PRIMA

KASUS DUGAAN KORUPSI DANA GEMPA TUNGGUL HITAM

Jaksa Belum Tuntaskan Pemeriksaan PADANG, HALUAN - Koruptor Rp2,1 Miliar dana bantuan gempa 30 September 2009 di Kelurahan dadok Tunggul Hitam Kecamatan Koto Tangah Kota Padang akan dijerat dengan Undang-Undang Tindak Pidana Korupsi Nomor 30 Tahun 1999 yang telah dirubah dan ditambah dengan UU Nomor 20 Tahun 2001. Namun hingga sekarang, setelah diperiksa 112 saksi yang terlibat dalam pencairan dana bantuan dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) itu, penyidik Pidana Khusus (Pidud) Kejaksaan Negeri Padang belum juga menetapkan tersangkanya. "Kita mengetahui jelas berapa kerugian negara yang diakibatkannya secara pasti. Untuk kasus korupsi kita tidak bisa berbicara jika tidak

dengan data dan bukti," katanya. Lebih jauh, Daminar menyebutkan jika pada persidangan tidak ada data dan bukti yang lengkap, dikhawatirkan dakwaan akan mudah dipatahkan. Hingga Jum'at (1/7), Daminar bersama tim penyidik masih tetap melakukan pemeriksaan terhadap saksi-saksi seperti biasa. Dua orang saksi lagi dari korban gempa yang tegabung dalam Kelompok Masyarakat (Pomas) Nasiva penuhi panggilan penyidik. Mereka yakni Des Rustam dan Kadijah. dalam pemeriksaan mereka mengakui hanya menerima bantuan sebesar Rp7 Juta. Padahal mereka hasur menerima Rp15 Juta karena rumah mereka dinilai Fasilitator Kelurahan (Faskel) dalam rusak berat. Tapi kwitansi penerimaan

yang mereka tanda tangani tetap Rp15 Juta. Sama seperti 25 korban gempa lainnya yang tergabung dalam Pokmas Nasiva juga menerima 7 Juta saja yang diberikan oleh Bendahara Pokmas, Asniati pada awal Januari 2011 lalu. Mereka diperiksa oleh anggota tim penyidik Pidsus sekitar dua jam. Mulai dari sekitar pukul 09.00 WIB hingga 11.00 WIB. Kepada mereka diajukan sekitar 10 pertanyaan. Khusus Pokmas Nasiva memang berbeda dengan lima Pokmas lainnya. Pokmas Nan Kanduang, Nan Boneh, Nan Salapan, Nana Sambilan dan Anesa yang dananya diduga juga dipotong oleh pengelola bantuan pemotongannya mencapai Rp10 Juta hingga 12 Juta per KK.

Mereka hanya menerima Rp1,5 Juta dan Rp3 Juta saja. Sementara korban gempa yang tergabung dalam enam Pokmas tambahan di Dadok Tunggul Hitam tersebut berjumlah 180 KK. Hingga Jum'at kemarin, penyidik sudah melakukan pemeriksaan terhadap 112 saksi. berarti untuk penetapan tersangka, penyidik masih akan memeriksa 68 saksi lagi. “Kita akan memeriksa sekitar 180 saksi. Setelah semuanya selesai, baru kasusnya akan digelar untuk menetapkan. Diperkirakan tersangkanya akan lebih dari lima orang," ujar Daminar.Perkiraan sementara, dari Rp2,1 Miliar dana untuk enam Pokmas tersebut negara dirugikan sekitar Rp1,8 miliar. Berarti uang yang sampai kepada korban gempa hanya sekitar Rp400 Juta saja.(h/dfl)


14

Padang

SABTU, 02 JULI 2011 M 02 SYA’BAN 1432 H

Polresta

0751-22317

Damkar

0751-92113

DPRD

0751-690960

BPBD

0751-91547

Walikota

0751-92202

RSUD

0751-93550

Kios Darurat Tetap Dibongkar

PADANG, HALUAN — Pemko Padang tetap bersikukuh melakukan pembongkaran terhadap kioskios darurat di kawasan Pasar Raya Padang pembongkaran dilakukan oleh Ikatan Pedagang Kecil Kaki Lima (IPKKL) sebagai penerima hibah dari Pemko Padang. Pembongkaran dilakukan malam hari sampai 6 Juli 2011, sehingga tidak menganggu aktifitas pedagang yang berjualan pada siang hari. “Sesuai hasil rapat jajaran Pemko Padang, Jumat (kemarin-

LINTAS Pembinaan Anjal Harus Diperkuat

red), Pemko akan tetap membongkar kios darurat itu. Pemko tidak mungkin lagi melakukan tarik ulur terhadap apa yang sudah menjadi keputusan, karena semua telah melalui proses yang panjang dan mekanisme. Termasuk telah mem-

bicarakannya dengan pihak DPRD Kota Padang, Muspida, unsur pedagang dan institusi penting lainnya,” kata Kabid Humas, Richardi Akbar, kemarin (1/7). Pembongkaran kios darurat itu merupakan upaya penataan kawasan pasar kearah yang lebih baik dimasa mendatang, karena pasar permanen tahap I sudah selesai. Saat ini kawasan pasar terasa sumpek dan K-3 kurang terjaga. Makanya langkah- langkah tegas dan tepat perlu dilaksanakan segera. Kepada pedagang yang telah bersedia pindah ke tempat yang

baru, yaitu bangunan Pasar Inpres 1 senilai Rp42 Miliar yang sudah rampung 100 persen. Pemko menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan. Dengan harapan mulai saat ini sampai 7 Juli sudah menempati tempat yang baru itu. Tentang surat Ketua DPRD Kota Padang No.170/052/DPRDPdg/VI-2011, tertanggal 30 Juni 2011 tentang mengkaji kembali pembongkaran kios darurat itu, Richard menambahkan, Pemko sangat merespon positif. Isi surat tersebut sebenarnya sudah dilakukan pengkajian dalam waktu

Pedagang Mengadu ke Polisi

PADANG, HALUAN — Anggota DPRD Kota Padang berharap, adanya upaya pembinaan yang harus tetap diperkuat guna mengurangi jumlah anak jalanan (anjal) dan gelandangan. Selain itu, Dinas sosial dan tenaga kerja (Dinsosnaker) juga perlu memberikan penguatan modal usaha bagi para fakir miskin terutama penyandang cacat. "Penguatan modal memang perlu diberikan, agar mereka punya ladang usaha pasti dan tidak berkeliaran lagi dijalan. Kalau penangkapan dan disertai pemukulan, hanya akan merusak citra pemerintah,” kata anggota Komisi IV DPRD Kota Padang Pun Ardi kepada Haluan kemarin. Sebab, bukan keinginan mereka untuk menjadi gelandangan atau fakir miskin tapi karena keterpaksaan dan keadaan yang membuat mereka harus seperti itu. Tapi, jika mereka diberikan keterampilan dan penguatan modal dari pemerintah maka sedikit demi sedikit gelandangan dan fakir miskin akan berkurang. “Jika gelandangan dan anjal hanya sekedar ditangkap, dipukul kemudian dilepas tidak akan mengatasi masalah apalagi mengurangi. Bahkan, mereka akan kembali turun ke jalanan,” tegasnya. Untuk itu, peran dari pemerintah sangat penting sekali untuk meminimalisir para gelandangan dan anjal tersebut. Selain itu, peran dari masyarakat yang memiliki tingkat ekonomi kuat agar hendaknya memberikan bantuan atau bekerjasama dengan pemerintah untuk mengatasi gelandangan dan anjal sehingga beban pemerintah tidak begitu berat.(h/ade)

DENI PRIMA

POLEMIK—Kios darurat yang ada di jalan Pasar Baru, Pasar Raya Padang terlihat sudah dibongkar pada bagian atap. Kondisi ini menimbulkan polemik karena pihak-pihak yang mengatasnamakan pedagang menolak kebijakan pemerintah untuk membongkar

PADANG, HALUAN — Sejumlah pedagang di Pasar Inpres I didampingi Perhimpunan Bantuan Hukum dan HAM Indonesia (PBHI) Sumbar mengadu ke Polda Sumbar Jumat (1/7) malam. Kuasa Hukum PBHI Samaratul Fuad menyebutkan, pedagang meminta perlindungan dari tindakan semenamena. Tindakan yang dimaksud, pembongkaran terhadap kios darurat. Afrizai, pedagang cabe di kios darurat menyebutkan, tindakan semena-mena yang dilakukan, dengan membongkar kios darurat, pedagang dirugikan karena penempatan di Pasar Inpres I yang baru belum jelas. Sayangnya, pengaduan pedagang di malam tersebut tak mendapat respons. Di Polda Sumbar ruangan Sentra Pelayanan Terpadu, pedagang disambut petugas piket, AKP Syaril. Pedagang dibawa ke Poltabes, sebab, persoalan pedagang merupakan persoalan di tingkat kota. Di Poltabes, pedagang juga disambut petugas piket. Menurut Samaratul Fuad, pedagang telah

14

panjang, dengan berbagai penelitian, dan telaah yang mendalam. “Dari hasil kajian itulah lahir keputusan pembongkaran yang dilakukan oleh IPKKL,” tegasnya. Rapat jajaran Pemko tersebut dihadiri Wakil Walikota Padang H. Mahyeldi Ansharullah, SP, Sekda Kota Padang Ir. H. Emzalmi, M. Si, para asisten, kepala SKPD, seperti Dinas Pasar, Diperindag, PU, Dishub, Diskominfo, Satpol. PP, Kesbangpol dan Linmas, Dinas Kebersihan, Tim Pokja dan unsur terkait lainnya. (h/vid)

mengadu ke Poltabes dua hari yang lalu, namun tidak ada tanggapan. Pantauan Haluan sekitar pukul 22.30 WIB, pembongkaran dilakukan di jalan Pasar Baru, dikawal beberapa orang dari angkatan darat. Samaratul Fuad juga menjelaskan, pedagang memegang rekomendasi DPRD Padang soal penangguhan pembongkaran. “Rekomendasi DPRD pun tak ditanggapi,” katanya. Terpisah, Kabag Ops Polresta Padang Kompol Ari Yuswan menyebutkan pihaknya bukan tidak menanggapi laporan tersebut. Hanya saja, kata Ari, soal pembongkaran tersebut sulit diproses karena pemilik kios adalah pemerintah dan sekarang dibongkar sendiri oleh pemerintah melalui IPPKL. Soal dagangan yang dijarah, hendaknya mereka memindahkan barang-barang tersebut karena pemiliknya akan membongkar. "Jadi, kita melihatnya secara logika demikian. Bagaimana mungkin diproses pembongkaran yang dilakukan oleh pemiliknya sendiri,"kata Ari.(h/adk)

KETUA TIM PENYELESAIAN DAN PERCEPATAN MASALAH PASAR, YOGAN ASKAN BLAK-BLAKAN KEPADA HALUAN

Ada “Tuan Takur” di Pasar yang Mengambil Keuntungan

pertemuan sebelumnya. Lha, ketika kios darurat sudah dibongkar, kenapa masih ada riak? Tim kami juga menemukan, yang kami istilahkan dengan ‘tuan takur’. Maksud dari tuan takur, kelompok-kelompok tertentu yang memperoleh keuntungan dari keadaan pasar seperti ini. Ada kelompok-kelompok yang saat kios darurat dibangun, menyewakannya ke pedagang. Pemerintah tidak mendapat apa-apa, kecuali retribusi. Barangkali, yang ditakutkan, ketika pasar dibangun, uang sewa yang diberikan kepadanya menjadi hilang. Nah, tidak mungkin kelompok-kelompok seperti ini yang diakomodir. Kenapa pembongkaran tidak dilakukan alat Negara? Pertimbangannya sangat ekonomis. Jika Satpol PP yang membongkar, saya kira masalahnya akan bertambah besar. Pertikaian berkemungkinan akan terjadi. Nah, ini yang membongkar pedagang juga, dihibahkan kepadanya. Apakah cara itu kiranya tepat? Pertimbangan-pertimbangan tadi saya kira sangat realistis. Jika dibongkar, kemana pedagang akan dipindahkan? ALAMAT PRAKTEK: BUKA TIAP HARI PENGOBATAN Jl. Pasar Baru II No. 49 A Berdasarkan intruksi Walikota Jam 08.00-22.00 WIB RT.02 RW.II Padang Fauzi Bahar, tanggal 6 Juli HARI MINGGU/BESAR Kel. Kampung Jao pedagang sudah harus mendaftar. TETAP BUKA Kec. Padang Barat-padang Artinya, setelah tanggal tersebut, tim Hp. 081374058709 ( Jl. Ratulangi +50M atau sms aja Pasti dibalas langsung bekerja untuk memindahkan dari Radio Arbes FM) BP. DR.TM. MUHAMMAD,NSR,HS pedagang ke Pasar Inpres I. Kios darurat di Imam Bonjol dan MENGOBATI SEGALA MACAM JENIS PENYAKIT LUAR DALAM, BARU LAMA MAUPUN KRONIS Balaikota nantinya akan dipergunakan Kami mengobati segala macam/jenis penyakit dengan menggunakan bantuan terapi Timur-Barat dan Ramuan Obat Alami yang telah dipakai untuk menampung sementara pehampir seluruh bangsa di dunia. Bahkan kini telah diuji oleh pakar/Ahli secara klinis terbukti aman,ampuh, manjur mujarab serta tidak menimbulkan efek samping sama sekali!!!!. Anda menderita penyakit yang tertulis di daftar atau tidak disini segeralah ke alamat kami !!! Isyaallah kami siap dagang di Pasar Inpres II, III, dan membantu dan menunggu kedatangan Anda. IV. Setelah kios darurat yang berKulit muka anda keriput ???Kami juga menyediakan ramuan kecantikan (Obat Awet Muda) Air muka anda bisa terlihat lebih muda puluhan tahun dari usia sebenarnya. Kami juga kerjasama dengan Prof. DR. Hembing Wijaya Kusuma dan Prof. DR. Nurdin Ibrahim dalam meramu (meracik) jumlah 899 ini selesai dibongkar, ramuan-ramuan kami sangatlah profesional (berpengalaman) pedagang di Pasar Inpres I akan UNTUK UMUM HUB: HP 081374058709 langsung dipindahkan ke lokasi yang AWET MUDA PARU BOCOR ASTHMA/S.NAFAS VARISES/A. URAT LUMPUH/STROKE baru. Agar terakomodasi di gedung KURAP PANU TELINGA BERAIR TBC BATUK DARAH PLEK HITAM DI WAJAH BELUM PUNYA ANAK baru tersebut, pedagang yang meDARAH KOTOR TELINGA BERNANAH

PERSOALAN di Pasar Inpres ibarat memakan buah simalakama. Diselesaikan memicu pertikaian, didiamkan pasar menjadi semrawut. Hampir dua tahun pasca gempa 2009, titik terang—kalau tidak disebut jalan buntu—belum sepenuhnya bertemu. Di pasar Inpres I, pembangunan gedung sudah rampung. Namun, tidak semua pedagang yang mendaftar. Hingga kini, gedung tersebut belum ditempati. Pasar Inpres II, III, dan IV, persoalan dasar—apakah gedung direhab atau dirobohkan—juga tak diketemukan kata sepakat. Lima penelitian (tiga lembaga profesional) telah diumumkan. Hasilnya: empat penelitian (PU Kota Padang, PU Provinsi, UBH, dan Unand) berkesimpulan gedung tak layak huni. Satu-satunya penelitian (dilakukan secara visual) yang berkesimpulan gedung direhab adalah Gapeksindo Peduli! Pada 27 Maret 2011, dibentuk Tim Penyelesaian dan Percepatan Masalah Pasar Raya, beranggotakan 28 orang, yang seterusnya dibagi menjadi 3 Kelompok Kerja (Pokja). Tim ini dibebankan tugas,

menghubungkan komunikasi pemerintah dengan pedagang. Dinilai, persoalan di pasar terbesar di Sumbar itu karena komunikasi tidak lancar. Namun, itu tidak serta merta menimbulkan kata sepakat. Saat Pasar Inpres I diresmikan, yang selanjutnya diagendakan pemindahan pedagang dan pembongkaran kios darurat, pedagang kembali menolak. Bagaimana tim ini bekerja menyelesaikan rentetan persoalan itu? Lantas, bagaimana mengakomodasi ‘kepentingan’ pemerintah dan pedagang? Saat wawancara ini sedang ditulis, pedagang masih menolak pembongkaran kios darurat. Wartawan Haluan, Andika Destika Khagen menemui Ketua Tim Penyelesaian dan Percepatan Masalah Yogan Askan, Jumat (1/7). Pemerintah dinilai tidak mengakomodir pedagang. Terlihat dalam pembongkaran kios darurat, yang tidak melibatkan pedagang. Komentar Anda? Hasil kajian kami di tim, pembongkaran sudah sesuai peraturan. Tujuannya untuk percepatan pemindahan pedagang. Ini juga permintaan pedagang dalam pertemuan-

ORIENTAL MEDICINE

KENCING MANIS LEKEUMINIA TUMOR/KANKER ALERGI GONDOK/POLIP GANGGUAN SARAF HERNIA/T.BOROK STRESS/GELISAH MAAG/ULU HATI TELAPAK KAKI TANGAN BAU BADAN/MULUT BERKERINGAT JERAWAT/BISUL KANKER PAYUDARA MATA KATARAK/RABUN

SEX DINGIN LK/PR AYAN/EPILEPSI KULIT BELANG PILEK MENAHUN INGIN GEMUK/LANGSING AMBIEN/WASIR SAKIT GIGI K.BATU/GINJAL

SYPILIS/R.SINGA RHEUMATIK/ENCOK LIVER/S.KUNING DARAH T/RENDAH AMANDEL JANTUNG KORONER EXIM/GATAL-GATAL BATUK DARAH

LEPRA/KUSTA KEPALA SAKIT SUSAH TIDUR DIARE/DISENTRI SEMBELIT/SINUSITUS MIMISAN DLL

Ingat!!! Jangan salah pilih, pengobat alternative Oriental Medicine, kalau ragu-ragu boleh dicoba-coba dulu, kalau berkhasiat baru berobat. Biaya obata hanya Rp. 1000,- semacam obat untuk sekali minimum!!!(Paling Mahal Dari Rp 5.000,- sampai Rp. 15.000,- Perhari minum obat) Pemeriksaan dan konsultasi di kenakan biaya Rp. 10.000,- atau boleh juga semampu anda kecuali Khusus pria/wanita dan penyakit parah/kronis lainya tapi boleh juga negonego. Kami juga menyediakan Ramuan obat sendiri tidak perlu menunggu lama obat langsung tersedia!!!

KHUSUS PRIA

Impoten/lemah syahwat (syahwat mati bisa hidup kembali) memperbesar zakar/alat vital, mani encer, dll) semua penyakit lama, parah, kronis, menahun

KHUSUS WANITA

Memperbesar/memperindah Payudara, merapatkan vagina, (bisa seperti perawan lagi) Pektay, keputihan, terlambat bulan, dll. Semua penyakit lama, parah, kronis, menahun

Sebenarnya separah apapun penyakit yang kita derita ada obatnya, sebab zat yang menurunkan penyakit juga menurunkan obatnya. Hanya kita sajalah tempatnya lalai dan lemah, tidak yakin, malas berobatg, ragu-ragu,, tidak sabar ingin cepat-cepat sembuh dan lainya. Lihat dan bacalah sejarah dari mulai manusia pertama diciptakan sampai dengan setengah dan satu abad yang lalu. Penduduk seluruh dunia belum mengenal obatobat campuran kimia, tapi selalu menggunakan obat-obat ramuan alami. Orang sehat-sehat, kuat-kuat, panjang umur dan tak pernah terdengar penyakit yang tak bisa tertolong lagi. Cobalah lihat sekarang ini obat dan peralatanya canggih lagi modern. Ada yang salah bedah. Maal praktek, ada penyakit yang divonis tak ada obatnya lagi. Ada pasian yang diramal disini hidupnya beberapa hari lagi dan tidak ada manfaatnya dicerita panjuang lebar sendiri. Nah! Pastikan jangan tunda lagi mari kembali keramuan obat alami segeralah ke alamat kami sebelum terlambat!!! Kami siap menolong anda dengan ramuan asli kami!!! Yang namanya pengobatan alternative dan mengaku-ngaku menggunakan obat ramuan saat ini sangatlah banyak dan mungkin cukuplah mebingungkan kita semua. Ada yang menawarkan cukup sekali berobat penyalitnya langsung sembuh beberapa hari lantas angkat kaki ada yang ambil uang ratusan dan jutaan. Ada yang bikin nama aneh-aneh dan masih ada trik-trik dan lainya. Hanya untuk mengeruk keuntungan mereka semata bahkan mungkin dengan ulah merekalha dimata anda sangat terpuruk citra pengobatan ramuan alami saat ini. ingat jangan samakan pengobatan Oriental Medicine dengan lainya kami juga sediakan obat ramu dan racik sendiri. Ramuan-ramuan langsung bisa dibawa pulang. Ngomong-ngomong soal obat ramuan alami pasti biayanya sangatlah murah. Kami tidak asal tulis murah. Buktikanlah ke alamat kami!!!konsultasi dan Tanya-tanya dulu!!!Cuma Pemeriksaan saja dikenakan biaya Rp 10.000 (sepuluh ribu rupiah)

miliki kartu kuning, sudah sedari lama, telah diminta untuk mendaftar. Nah, saya kira, jangan ada lagi persoalan penempatan. Sebab, semua pedagang yang memiliki kartu kuning ada data dengan Dinas Pasar. Hanya pedagang-pedagang yang memiliki kartu kuning dan mendaftarkan kembali kartu kuningnya yang akan diakomodir. Pedagang mengeluhkan pembayaran menempati Pasar Inpres I, sebab, mereka juga korban gempa. Bagaimana tim menyikapi? Tim telah tiga kali mengundang pedagang. Namun yang datang tidak lebih dari 12 orang, bahkan ada yang lima orang. Di sini sulitnya. Ketika pedagang ingin diakomodir, tapi tidak fleksibel. Soal bayaran, kami telah selidiki dan mengaitkan dengan peraturan. Begini, bantuan gempa yang diberikan pemerintah, hanya untuk individu yang rumahnya hancur. Sementara, bantuan gempa tidak bersifat komersial. Berdagang itu untuk tujuan komersial, bukan? Nah, ada cara lain. Pedagang diberikan kemudahan dengan mengangsur selama 25 tahun. Ada diberikan kredit dari bank nagari. Menurut saya, kemudahan itu mesti dilihat positif. Tujuannya jelas, hanya untuk perbaikan pasar! Ini yang perlu dicatat. Tim Unand telah mengeluarkan hasil penelitiannya. Bagaimana tim menyikapi? Hasil uji forensik tim Unand, itu juga permintaan pedagang. Awalnya, ada beberapa tim yang telah melakukan penelitian. PU, Gapeksindo, dan UBH. Namun, pedagang masih tidak percaya. Maka, dibuat kesepakatan, diadakan lagi penelitian yang dilakukan lembaga profesional. Tim itu dibayar Rp300 juta. Menurut saya, ketika hasil itu keluar, sudah jelas titik terangnya. Tim memang belum merapatkan hasil penelitian Unand.

YOGAN

Tapi, kami akan segera mengajukan ke Pemko untuk tindakan selanjutnya. Artinya, Pasar Inpres II, III, dan IV tetap dibongkar? Bila mengacu kepada hasil kajian ilmiah, memang harus dibongkar. Itu persoalan teknis, tidak bisa dipolitisasi. Tim segera akan merapatkan ini dan mengajukannya kepada Pemko. Satu hal lagi, sekarang kita sedang berpacu dengan waktu, karena anggaran pasar ini hanya sampai Desember. Jadi, saya berharap tujuan utama pemikiran sekarang adalah, bagaimana pasar ini menjadi baik dan tidak sumpek. (*) KESEMPATAN KERJA KE LUAR NEGERI Dibutuhkan segera Tenaga Kerja Indonesia sebanyak 100 orang WANITA sebagai OPERATOR ELEKTRONIK & PRODUKSI di Malaysia. CARSEM (M) SDN BHD Gaji Pokok Tunj Shift Tunj Shift Mlm Tunj Kedatangan

: RM 550/bl : RM 4/hr : RM 8/hr : RM 40/bl

Lokasi : Nilai Tunj Kerajinan : RM 100/mgg Over Time Levy Free Bonus

SONI EMECS (M) SDN BHD Lokasi : Bangi Selangor / KL : RM 500/bl Tunj Shift Sore : RM 50 / bl : RM 2-3/hr : RM 6 / hr Levy Free : RM 3 / hr Over Time Bonus ALPS ELECTRIC (M) SDN BHD Lokasi : N. Sembilan Gaji Pokok : RM 430/bl Over Time Tunj Kedatangan : RM 30/ bl : RM 130.2/bl Tunj Kdtngan Full : RM 20/bl Saturday OT Tunj Shift Mlm : RM 70/bl : RM 66.2/bl Tunj Makan : RM 42/bl Levy Free Bonus PENDAFTARAN SETIAP HARI KERJA Persyaratan Administrasi : 1. Umur 18 s/d 30 Tahun 2. Pendidikan min. SLTP / SLTA Sederajat 3. KTP, Ijazah, KK, dan Pas Photo MU TANPA TE 4. Kartu AK1 dari Depnaker DUGA Gaji Pokok Tunj Kedatangan Tunj Shift Mlm Tunj Shift Pagi

INFORMASI DAN PENDAFTARAN HUBUNGI :

PT. DIAN YOGYA PERDANA

Insya Allah kami juga menobati penyakit non fisik (batin) digunaguna santet. Usaha macet, jodoh, pemanis, mental ada gangguan akibat obat-obat terlarang. Ingin rumah tangga rukun anak-anak cepat cerdas dan lainya.

Alamat sangatlah mudah semua buskota/semua kendaraan yang melewati Jl. Ratulangi +50 m dari Radio Arbes FM. Lihat Plang pengobatan Oriental Medicine. Minta Turun di Jl. Pasar baru

PRAKTEK BERIZIN, MENETAP DAN TIDAK TUTUP-TUTUP LAGI, CATATLAH ALAMAT INI BAIK-BAIK, KAPAN-KAPAN PERLU BISA DIPERGUNAKAN

Kantor Cabang Sumatera Barat Jl. Gunung Semeru III No. 4 Gunung Pangilun Padang (Samping SMA 3) Telp. (0751) 447296 Fax. (0751) 7057057 email : dyp_padang@yahoo.com Contact Person :

Bu Ned Pak Edi

: 085263216325 : 081363213339

Ingat Pilihan Anda Jaminan Masa Depan Yg Lebih Baik


Padang

SABTU, 02 JULI 2011 M 02 SYA’BAN 1432 H

CALON SISWA BANYAK MENDAFTAR KE SEKOLAH

Lingkar

Warnet Terlihat Sepi

907 Petugas Jalankan Program Pendataan Keluarga

PADANG, HALUAN — Calon siswa SMA, SMK, dan SMP Negeri masih cenderung mendaftar penerimaan siswa baru (PSB) melalui sekolah ketimbang di warnet.

PADANG, HALUAN — Badan Keluarga Berencana dan Pemberdayaan Perempuan (BKB-PP) Kota Padang mengerahkan 907 petugas untuk menyukseskan pendataan keluarga 2011. Pendataan resmi dimulai kemarin, Jumat (1/7) diawali di kediaman Walikota Padang, Jalan A. Yani yang berlangsung sampai 30 September mendatang. Kabid Data dan Informasi BKB-PP Padang, Syafril AS meminta warga proaktif memberikan data lengkap tentang keluarga masing-masing, sehingga pendataan keluarga tahun ini bisa berjalan lancar dan sukses. Menurutnya, jumlah penduduk berdasarkan jumlah kepala keluarga (KK) diprediksi naik sekitar 1,5% dibandingkan tahun lalu. Kenaikan ini seiring laju pertumbuhan penduduk dan kemajuan pembanguna Kota Padang. Hasil pendataan keluarga tahun 2010 sebanyak 171.440, terdiri dari Keluarga Pra Sejahtera 5.265 KK, Keluarga Sejahtera tahap I 36.882 KK, Keluarga Sejahtera tahap II 62.226 KK, Keluarga Sejahtera tahap III 57. 348 KK, Keluarga Sejahtera tahap III plus 14.037 KK. Ditambahkan, pendataan Keluarga tahun 2011 merupakan pendataan keluarga yang ke 17 yang dimulai sejak tahun 1994. (h/vid)

Nelayan Enggan Melaut PADANG, HALUAN — Badai disertai gelombang besar mencapai sekitar tiga meter yang melanda di perairan pantai barat Kota Padang, Sumbar, sejumlah nelayan enggan melaut mencari ikan. Dari pantauan, terlihat beberapa perahu nelayan banyak bersandar di Pantai saat cuaca buruk disertai angin kencang, Jumat. Ujang, salah seorang nelayan Purus mengatakan, badai yang melanda Kota Padang disertai gelombang besar nelayan Purus tidak berani melaut untuk menangkap ikan dilaut. "Saat ini, gelombang besar mencapai tiga meter di kawasan pantai Barat Kota Padang, sangat membahayakan bagi nelayan menangkap ikan dilaut," katanya. Menurutnya, para nelayan Purus takut pergi melaut untuk menangkap ikan dirasakan sejak tiga hari yang lalu. "Biasanya mereka mampu berlayar untuk menangkap ikan, namun saat ini terpaksa menambatkan perahu," katanya. Dia menambahkan, para nelayan untuk memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari, terpaksa mereka menjadi tukang bangunan. "Namun ada juga nelayan beralih profesi jadi tukang ojek demi memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari,"katanya. Dampak buruk juga dirasakan nelayan Pasir Jambak, Kota Padang, Andi salah seorang nelayan Pasir Jambak mengatakan, nelayan terpaksa "puasa" untuk pergi kelaut mencari ikan. "Kondisi sekarang ini dimana cuaca buruk dan gelombang besar, nelayan tidak berani menangkap ikan Menurutnya, kecemasan dan khawatiran para nelayan cukup beralasan, bagaimanapun cuaca buruk disertai badai sangat membahayakan untuk berlayar. "Nasib naas pernah dialami nelayan berangkat ketika cuaca buruk disertai badai kencang yang melanda, dimana terdampar ke negara Australia,"katanya. (ant)

Golkar Laksanakan Diklat Karakterdes PADANG, HALUAN — Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Partai Golongan Karya (Golkar) Kota Padang akan melaksanakan Pendidikan dan Latihan (Diklat) Kader Penggerak Teritorial Desa (Karakterdes) yang akan dilaksanakan serentak oleh seluruh DPD Golkar yang ada seluruh wilayah Sumatera hari ini, Sabtu (2/7). Pembukaan Diklat Karakterdes yang dilaksanakan Aula DPD Golkar Kota Padang akan dihadiri anggota DPR RI asal Sumbar, Jeffrie Geovanie. Materi yang akan diberikan pada Diklat tersebut adalah masalah Ideologi Pancasila Berbangsa dan Bernegara, Teknik Pembuatan Proposal, Profil Ketua DPP Pusat, DPD Sumbar dan lainnya. Ketua DPD Golkar Kota Padang, Wahyu Iramana Putra, kepada wartawan mengatakan, acara yang diketuai oleh Ketua Fraksi Golkar DPRD Kota Padang, Jumadi SH itu akan diikuti oleh 100 orang kader baru. “Sejauh ini sebanyak 86 orang telah mendaftar. Diperkirakan hingga acara dibuka besok, kuota tersebut telah penuh,” katanya. Diklat Karakter Des merupakan upaya dari partai Golkar dalam merekrut kader baru sebanyak-banyaknya. Tahun 2011 adalah waktunya untuk merekrutk ader baru. Dengan Diklat Karakterdes akan mampu menarik simpatisan partai Golkar untuk mendaftar menjadi anggota baru dan bergabung dalam struktur pengurus. (h/dfl)

DENI PRIMA

MENDAFTAR — Tidak hanya anak-anak,peran orang tua juga gigih untuk mendaftar demi membantu kelancaran si anak dalam prosedur yang diberikan seperti yang terlihat di SMP 18 Balai Baru, Kecamatan Kuranji, Kamis (30/6).

Wartawan Dilatih Memadamkan Api

PADANG, HALUAN — Biasanya, wartawan media cetak maupun media elektronik dan online saling berburu gambar dan berita disaat terjadi kebakaran. Namun pada Sabtu (2/7) pagi ini sekitar pukul 08.00 WIB, pemburu berita itu akan berhadapan dengan api dan berjuang dengan maut di lautan api. Rencanaya, Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Padang yang bekerjasama dengan Padang Press for Development (PPfD) akan memberikan latihan teknik memadamkan api kepada wartawan di Kota Padang. Lokasi kegiatan ini bertempat di dua titik, yakni di markas Damkar Jalan Rasuna Said Padang dan kawasan GOR Agus Salim Padang. Latihan pemadaman itu akan dimulai dari teknik memasang pakaian rescue, memasang pakaian

anti panas dan perkenalan sekaligus cara memegang berbagai perlengkapan pemadam, seperti cara mengoperasikan dan instalasi pompa hidrolik dari mobil damkar, menggunakan racun api dan sebagainya. “Ada dua materi latihan yang akan diajarkan kepada wartawan, yaitu materi teori dan materi praktek. Untuk teori merupakan pengenalan standar latihan dasar, seperti pengenalan ancaman api, ancaman resiko penyebaran api dan keselamatan jiwa, serta upaya penyelamatan diri jika terjadi kebakaran,” ujar Kepala Dinas Damkar Padang Budhi Erwanto kepada Haluan, Jumat (1/7) kemarin. Dengan latihan ini Budhi berharap, wartawan bisa menjadi corong damkar dalam mensosialisasikan bahaya api, karena banyak bangunan terutama bangunan

publik di Kota Padang tidak menggunakan standar aman kebakaran. Ia mencontohkan, ruangan karaoke yang kedap suara sangat rentan terbakar. Sementara itu, bentuk ruangan itu sangat minim jalur evakuasi, sehingga akan menyulitkan pengunjung untuk mengevakuasi diri jika terjadi kebakaran. Untuk di lokasi kebakaran Budhi Erwanto juga berharap wartawan bisa menjaga keselamatan diri saat meliput kebakaran, karena demi gambar bagus banyak wartawan yang mengabaikan keselamatan. “Saat latihan nanti, sekitar dua atau tiga titik pusat kebakaran akan dibentuk, yang dikondisikan seolah-olah nyata,” tambah Budhi. Pelatihan ini akan melibatkan sekitar enam instruktur berpengalaman dari damkar dan dua unit mobil damkar. (h/wan)

UPI Umumkan Mahasiswa Pencontek PADANG, HALUAN — Tertangkap tangan melakukan contekan menggunakan catatan kecil (jimat) dan bekerjasama dengan teman sebelahnya dalam menjawab soal ujian semester genap tahun ajaran 20102011, tiga mahasiswa Universitas Putra Indonesia (UPI) YPTK Padang dinobatkan sebagai Pakar Jimat. Sebagai konsekuensinya, ketiga mahasiswa itu mendapatkan sanksi gagal kuliah selama satu semester. Sistem dan sanksi tegas ini diterapkan oleh UPI YPTK Padang dalam membentuk jiwa mahasiswa yang jujur, tekun, disiplin dan percaya pada kemampuan sendiri. Meski hanya ketahuan mencontek pada salahsatu mata ujian, tapi efeknya tidak pada mata kuliah itu saja yang gagal, tapi semua mata kuliah yang diambil pada semester itu akan dinyatakan gagal. “Ujian untuk semester genap ini dilakukan mulai 20 Juni 2011 lalu hingga 9 Juli 2011 mendatang. Semenjak awal ujian hingga 1 Juli 2011, telah tiga orang yang tertangkap tangan melakukan con-

tekan,” ujar Rektor UPI YPTK Padang Sarjon Defit kepada Haluan di Kampus UPI YPTK Padang, Jumat (1/7). Untuk memberikan efek jera dan malu, identitas penyandang Pakar Jimat itu ditempelkan di papan pengumuman, mulai dari identitas nama, jurusan, hingga pencantuman waktu saat ketahuan mencontek. Sistem ini diharapkan bisa meningkatkan kualitas pendidikan dan hasil belajar di UPI YPTK Padang. Sarjon Defit mengatakan, sistem tersebut dilakukan di semua jurusan yang ada di UPI YPTK Padang semenjak tahun 1985 lalu, atau semenjak berdirinya perguruan tinggi ini. Menurutnya, setiap semester memang ada dua atau tiga mahasiswa yang tertangkap tangan mencontek. “Selain pakai kamera cctv, pengawas ujian juga ditempatkan di ruang ujian. Beberapa tahun lalu ada mahasiswa yang mencontek melakukan komplen ke DPRD atas sistem yang ketat itu. Namun tetap saja sistem ini disetujui dan dipakai untuk kemurnian hasil

belajar mahasiswa. Kemendiknas juga pernah mengundang UPI YPTK Padang terkait sistem ketat yang belum banyak diterapkan di perguruan tinggi di Indonesia,” ujar Sarjon Defit. Sarjon menjelaskan, mahasiswa yang melakukan contekan itu umumnya belum siap untuk mengikuti ujian, sehingga melakukan berbagai cara untuk mengetahui dan menjawab soal ujian. Terkait sistem ketat ini juga, UPI YPTK Padang telah banyak mendapat pujian dari berbagai kalangan. “Sebelum masuk ke UPI YPTK Padang, mahasiswa diminta kesediaannya untuk tidak melanggar tata tertib kampus, salahsatunya mencontek atau bekerjasama dalam ujian, baik saat ujian semester, maupun ujian tengah semester. Pernyataan itu ditandatangani oleh masing-masing mahasiswa yang diketahui orangtua atau wali,” jelas Sarjon. Pengawasan ketat seperti yang dilakukan UPI YPTK Padang bisa menjadi acuan dalam Ujian Nasional di sekolah, sehingga kasus contekan masal tidak terjadi lagi. (h/wan)

Azhar Mengaku tak Gunakan Dana Representatif PADANG, HALUAN – Direktur Utama (Dirut) PDAM Padang Azhar Latif mengaku tak pernah menggunakan dana representatif (DR) PDAM untuk kepentingan pribadinya. “Seluruh DR digunakan sepenuhnya untuk menunjang operasional perusahaan dan penggunaannya juga sudah dipertanggunjawabkan. Laporan pertanggungjawabannya juga telah diterima dan telah pula diperiksa BPK,” ujar Azhar Latif yang tampak tak kuasa menahan haru, saat memberikan keterangan dalam sidang lanjutan kasus dugaan korupsi DR di Pengadilan Negeri Padang, Kamis (30/6). Menurut Azhar Latif, DR PDAM dari tahun 2005-2009 yang membawanya ke kursi pesakitan itu telah dipergunakan sesuai dengan Rencana

15

Kerja Anggaran Perusahaan (RKAP) PDAM yang telah disusun setiap tahunnya. “Satu perakpun saya tidak pernah menggunakan dana representatif untuk kepentingan pribadi. DR ini telah dipergunakan sesuai dengan aturannya yaitu 75 persen dari penghasilan direksi pertahunnya, boleh di cek lagi pengeluaran dari dana tersebut,” tegasnya. Atas apa yang dikemukakan Azhar Latif dihadapan majelis hakim diketuai Sapta Diharja, didampingi hakim anggota Kamijon dan Yoserizal, Jaksa Penuntut Umum (JPU) Ideal mempertanyakan tentang siapa saja yang berhak menggunakan DR. Azhar Latif menjawab, dengan mengatakan, seluruh direksi di PDAM Padang berhak dan pernah menggunakan DR tersebut.

Mendapat jawaban seperti ini, kemudian JPU mempertanyakan kesaksian yang disampaikan M. Iqbal, mantan Direktur Umum PDAM Padang yang dihadrikan sebagai saksi pada sidang sebelumnya. Saat itu Igbal mengatakan, hanya dirut yang menggunakannya. Mendengar pernyataan JPU itu, Azhar Latif kembali menegaskan, bahwa Iqbal berbohong. “Dia juga pernah menggunakan dana representatif ini. Ketiga direksi pernah menggunakan DR,” ucapnya. Untuk pertanggungjawaban laporannya, selama ini, menurut Azhar Latif yang dilampirkan memang hanya berupa kwitansi dan voucher. “Baik kepada BPK/BPKP maupun Satuan Pengawas Interen (SPI),” ujarnya. Sementara untuk mengon-

trol, agar penggunaan DR itu tak melebihi batas 75 persen, menurut Azhar Latif, direksi memang mempunyai catatan kecil. “Masing-masing direksi, memilikinya,” jelas Azhar Latif yang tampak tenang saat menjelaskan sola pertanggungjawaban DR. Sedangkan, alasan, penggunaan dana representatif terhadap wartawan, anggota TNI/ Polri dan yang lainnya, dia menjelaskan, itu semua untuk menunjang operasional perusahaan. Tujuannya, untuk sosialisasi, agar adanya pencitraan dan adanya dukungan dari media untuk menyampaikan, jika adanya kejanggalan yang ditemukan di jaringan PDAM. Sementara untuk untuk TNI/ Polri, dengan adnya DR inilah, pasca gempa 30 September 2009 lalu, kita dapat membantu

anggota TNI dan Polri yang ikut serta membantu PDAM untuk memperbaiki instalasi jaringan yang rusak. Selain itu, adanya peningkatan kinerja juga bisa dijadikan bukti, bahwa penggunaan dana representatif itu untuk membantu operasional. “PDAM juga memberikan bantuan untuk kegiatan sosial kemasyarakatan dan untuk kegiatan olahraga yang digelar masyarakat, baik yang berada di lokasi sumber, maupun di lokasi pengolaan air,” ujarnya. Usai mendengarkan keterangan Azhar Latif yang dalam persidangan didampingi penasehat hukumnya, Ibrani, Khairus, Septi Ernita, dan Rismaison Syarif, majelis hakim menunda sidang selanjutnya semala dua pekan, dengan agenda tuntutan dari JPU. (h/ynt)

Ini terlihat, masih membludaknya jumlah siswa yang mendaftar di SMK 3 Padang yang menjadi pusat PSB online tersebut. Sementara itu, 18 warnet yang ditunjuk Dinas Pendidikan Padang masih lengang. Hal tersebut diakui oleh Kepala seksi (Kasi) Pendataan dan Teknologi Informasi Disdik Padang Syuhadi. Menurutnya, pendaftaran di warnet dan di sekolah sama saja. Bahkan, Disdik juga telah menyiapkan operator di setiap warnet yang ditunjuk. "Kami telah melatih tenaga operator, tapi tetap saja calon siswa lebih memilih mendaftar ke SMK 3," katanya kepada anggota Komisi IV DPRD Kota Padang saat meninjau pelaksanaan PSB online Jumat (1/7) kemarin yang dipimpin Ketua Komisi IV DPRD Kota Padang Azwar Siry. Selain sudah ada operator yang akan membantu siswa melakukan pendaftaran, di beberapa warnet juga memiliki kapasitas lebih besar dibandingkan di sekolah. Artinya, untuk mengakses PSB online itu akan lebih cepat. "Calon siswa juga, tak perlu berlama-lama antri menunggu giliran," katanya. Dikatakannya, ia juga telah melakukan sosialisasi ke sekolah, kecamatan, bahkan menempel poster pengumuman PSB online di tempat-tempat umum, termasuk 18 warnet tempat mendaftar. Ia berharap, pihak warnet juga melakukan sosialisasi pada calon siswa di tempatnya. Namun ia mengindikasikan,

calon siswa lebih memilih mendaftar di sekolah karena gratis. Hal ini disebabkan pendaftaran ke warnet, dikenakan dikenai biaya Rp 3.000 sekali mendaftar. Itu sudah termasuk pembelian formulir, dan print hasil pendaftaran. “Harga itu sudah kesepakatan dan aturan Disdik. Namun, itu saya kira hanya sedikit," ujarnya. Sementara itu Kabid Program Peningkatan Mutu Disdik Padang Magdalena mengatakan, total daya tampung sekolah negeri di Padang sebanyak 16.361 siswa yang terdiri dari SMA sebanyak 4070 siswa, SMK sebanyak 3764 siswa dan SMP 8527 siswa. "Diperkirakan, lulusan SD dan SMP yang akan mendaftar sebanyak 25 ribuan. Artinya, akan ada sekitar 9000 calon siswa untuk SLTP dan SLTA yang tidak akan tertampung di sekolah negeri. Sementara untuk luar kota, hanya akan diakomodir sebanyak 3 persen saja," katanya. Terkait dengan PSB sendiri, untuk tahap I akan berlangsung hingga 4 Juli nanti dan akan diumumkan pada tanggal 5 Juli. Untuk pemenuhan kursi, akan dibuka kembali pendaftaran pada tanggal 6 Juli khusus bagi yang telah mendaftar di tahap pertama namun tidak lulus. "Untuk tahap II hanya diperuntukkan bagi yang sudah mendaftar di tahap I, dan itu pun hanya satu pilihan saja. Beda, kalau tahap pertama yang tiga pilihan. Dan tahap II akan diumumkan pada 7 juli," ujarnya.(h/ade)

Perlu Lembaga Independen Awasi PSB Online

PADANG, HALUAN — Komisi IV DPRD Kota Padang mendukung dengan adanya Penerimaan Siswa Baru (PSB) secara online. Kendati demikian, proses ini hendaknya tetap diawasi lembaga independen untuk menghindari adanya kecurangan-kecurangan yang kemungkinan dapat terjadi. Hal ini dikatakan Wakil Ketua Komisi IV DPRD Padang, Maidestal Hari Mahesa kepada Haluan, Kamis (30/ 6). Menurutnya, jika hal ini diawasi oleh lembaga independen pengumuman terhadap siswa baru ini dilakukan secara transparan tanpa ada yang ditutup-tutupi. Karena, dari sanalah dapat diketahui kejujuran suatu sekolah. Bagi masyarakat yang di daerahnya belum ada akses internet, hendaknya diberikan kemudahan dengan mendaftar langsung melalui sekolah karena Kota Padang masih banyak ditemukan daerah-

daerah terisolir sehingga perlu diberikan kemudahan. "Bahkan, jika perlu untuk memberikan kemudahan bagi masyarakat dengan sistem mobile yaitu mendatangi secara langsung masyarakat. Sehingga, sangat membantu khususnya bagi masyarakat yang berada di daerah terisolir dan tidak memahami internet," tambahnya. Sementara itu anggota Komisi II DPRD Kota Padang Pun Ardi mengatakan, dengan adanya PSB online ini diharapkan tidak akan ada lagi negosiasi dalam penerimaan siswa baru, sehingga siswa yang diterima benar-benar dari nilai apa adanya. "Namun diharapkan, pengawasan tetap dilakukan oleh masyarakat dan pihak yang independet untuk menghindari pihak-pihak yang mencari celah agar dapat masuk. Sebab, PSB online ini juga mengajarkan bagaimana bersikap jujur dan adil," katanya.(h/ade)

Sempat Terbengkalai, Masjid Asy-Syahidin Rampung

PADANG, HALUAN — Pembangunan Masjid Asy-Syahidin di Jalan S.Parman, Lolong yang rusak akibat gempa 2009 rampung dalam kurun waktu 3,5 bulan saja. Karenanya, masjid ini sudah dapat dimanfaatkan lagi masyarakat. Padahal, sebelumnya, masjid ini sempat terbengkalai hingga dua tahun lamanya. "Alhamdulillah, dengan bantuan dari Chairman Ficorp Group, H. Indra Hasan dan Bupati Kutai, H. Isran Noor, masjid kebanggaan kita ini bisa kembali berdiri setelah hampir rubuh akibat gempa tahun 2009 lalu," kata Pengurus Masjid Asy-Syahidah Saharman Zahar, Jumat (1/7), Indra Hasan sendiri mengatakan apa yang dilakukannya hanya sebagai bagian dari proses perpanjangan karena bantuan itu sebenarnya berasal

dari Allah SWT. "Bantuan itu dari Allah SWT dan kami hanya sebagai perantara. Untuk itu kami berharap, agar masjid yang telah dibangun dapat dimanfaatkan secara baik oleh masyarakat. Terutama dalam meningkatkan ibadah," ujarnya. Peresmian penggunaan kembali masjid Asy-Syahidin dilakukan pada Jumat (1/7) oleh Gubernur Sumbar Irwan Prayitno. Irwan mengajak masyarakat untuk meramaikan masjid, dengan menggelar berbagai kegiatan agama. Lebih penting lagi, masjid harus dapat dimanfaatkan untuk pembentukan karakter anak-anak. "Meramaikan masjid tidak hanya dengan shalat, tapi juga kegiatan-kegiatan keagamaan lainnya. Seperti majelis taklim dan TPA/TPSA," ujarnya. (h/rud)


Sumatera

SABTU, 02 JULI 2011 M 02 SYA’BAN 1432 H

Arus Penumpang Bakauheni-Merak Masih Padat

Lingkar Jalan Lubuk Linggau Dipenuhi Lubang BENGKULU, HALUAN — Jalan nasional Bengkulu –Lubuk Linggau, Sumatera Selatan sepanjang 160 Km masih banyak berlubang. Aakibatnya lalu lintas kendaaran di jalur ini tidak berjalan lancar. Hasan (35), salah seorang sopir travel jurusan Bengkulu - Palembang, Jumat (1/7) mengatakan, lubang yang ada di ruas jalan tersebut terkesan tidak ada upaya perbaikan dari Dinas Pekerjaan Umum (DPU) setempat. Indikasi ini didasarkan pada lobang yang jumlahnya mencapai ribuan titik itu belum dilakukan penambalan sama sekali. Meski ada yang upaya perbaikan tapi hanya sebatas mengampar koral di lobang tersebut .dan tidak ada kelanjutan untuk diaspal. Akibatnya, koral yang dihamparkan di lobang tersebut ketika dilalui kendaraan berhamburan. Selain itu, lubang yang sudah gali tidak langsung tutup dan dibiarkan menganga, akibatnya banyak kendaraan yang terjebak. “Seharusnya lubang yang ada di ruas jalan ini sudah ditutup DPU Bengkulu mengingat jalan Bengkulu-Lubuk Linggau merupan jalur angkutan lebaran yang menghubungkan beberapa kota di Sumatera,” ujarnya. Hal senada diungkapkan Sopar (44), sopir salah satu bus jurusan Bengkulu - Palembang. Ia mengatakan, akibat lubang yang ada di jalan tersebut tidak ditutupi DPU setempat kendaraan tidak bisa dipacu dengan kecepatan tinggi. Akibatnya jarak tempu Bengkulu – Lubuk Linggau mencapai tiga jam lebih. Padahal, jarak Bengkulu- Lubuklinggau hanya 140 Km, tapi karena jalan buruk waktu tempuh menjadi lama. (ant)

BAKAUHENI, HALUAN — Arus penumpang dan kendaraan di Pelabuhan Bakauheni, Lampung Selatan masih padat.

ANTARA

TERJUN BEBAS — Calon siswa Sarnas terjum bebas (free jump) saat latihan penutupan tingkat dasar angkatan LV di perairan Ulee Lheue, BandaAceh, Aceh. Sebanyak 109 siswa mengikiti pendidikan latihan SAR tersebut dalam rangka memperkuat dan melengkapai tenaga SAR diAceh.

Status Terancam untuk Hutan Sumatera Dinilai Terlambat

Muko Muko Petakan Potensi Bencana

BENGKULU, HALUAN — Yayasan Layak Bengkulu melatih masyarakat Desa Pasar Sebelah dan Ujung Padang, Kecamatan Muko Muko Utara, Kabupaten Muko Muko, memetakan potensi bencana, dan menginisiasi strategi pengurangan risiko bencana tersebut. “Kami dibantu Badan Program Pembangunan PBB (UNDP) untuk menyiapkan masyarakat berkelompok dan pribadi dalam memetakan potensi bencana dan menginisiasi langkah-langkah pengurangan risiko bencana,” kata Kepala Badan Pelaksana Yayasan Layak Bengkulu, Hema Malini, di Bengkulu, Jumat (1/7). Ia mengatakan, dua desa tersebut ditetapkan sebagai rawan gempa bumi dan tsunami antara lain karena berupa pemukiman padat penduduk di pesisir perairan barat Kabupaten Muko Muko. Sejak 2010, Yayasan Layak Bengkulu mengorganisasi masyarakat dua desa dan melakukan pendidikan di tingkat desa sebagai upaya penyadaran dan penyiapan masyarakat dalam mengurangi risiko bencana. Strategi itu dikenal sebagai Pengurangan Risiko Bencana Berbasis Komunitas (PRB-BK) yang menempatkan komunitas sebagai aktor penting dan penerima manfaat langsung atas pengurangan risiko bencana di wilayahnya. “Bersama masyarakat kami menganalisis kearifan lokal terkait kesiagaan, memetakan potensi ancaman, memetakan wilayah aman, dan jalur evakuasi bencana,” katanya. Berdasarkan Undang-Undang Nomor 24 Tahun 2007 tentang Penanggulangan Bencana, katanya, masyarakat berhak mendapatkan perlindungan sosial dan rasa aman, mendapatkan pendidikan, pelatihan, dan keterampilan dalam pengurangan risiko bencana. (ant)

Bengkulu, Jumat (1/7). Ia mengatakan delapan anggota AKAR Network yang berada di empat provinsi yakni Bengkulu, Jambi, Sumatra Selatan dan Sumatra Barat selama ini fokus pada kelestarian Taman Nasional Kerinci Seblat (TNKS) yang meliputi empat provinsi tersebut. Kawasan seluas 1,3 juta hektare itu juga termasuk dalam siaran pers UNESCO, organisasi PBB untuk pendidikan, ilmu pengetahuan dan kebudayaan, sebagai kawasan yang

BENGKULU, HALUAN — Delapan organisasi lingkungan dari empat provinsi yang tergabung dalam Aliansi Konservasi Alam Raya menilai, status terancam yang ditetapkan UNESCO terhadap kawasan hutan hujan tropis Sumatra sudah terlambat. “Sudah terlambat menetapkan status terancam terhadap hutan Sumatra karena kerusakan sudah sangat parah,” kata Koordinator Aliansi Konservasi Alam Raya (AKAR) Network Barlian di

Polda Lampung Terima Penghargaan dari Australia BANDAR LAMPUNG, HALUAN — Polda Lampung menerima penghargaan dari Polisi Federal Australia karena berhasil mengamankan, dan menangkap tiga imigran gelap yang diduga menyelundupkan manusia dari Christmast Island. Kabid Humas Polda Lampung, AKBP Sulistyaningsih, di Bandar Lampung, Jumat (1/7) mengatakan, penghargaan itu diberikan oleh petugas Polisi Federal Australia Leisa Jams, dan Michael Pride beberapa waktu lalu. Polda Lampung berhasil menangkap tiga tersangka imigran

gelap, masing-masing bernama M. Zaki bin Mirza Hasaen (22), M. Jawad bin Abdul Kadir (20), dan Azis bin Ami (17). Ketiga pria yang berstatus pengangguran itu berasal dari Kabul, Afghanistan. Mereka dibekuk di Pelabuhan Bakauheni, Lampung Selatan pada Kamis (9/ 6)sekitar pukul 03.30 WIB dinihari. Polisi menyita uang 4.330 dolar AS, uang RM173, uang Rp2.095.000, sebuah ponsel merek Moses dan satu buah ponsel Nokia X2, dari tangan tersangka.

DAIHATSU CAPELLA

PAKET TOYOTA

XENIA 1.0 DLX DP 17 JUTAAN / ANGSURAN 3,3 JUTAAN

NIKMATI KENYAMANAN NISSAN di hari LEBARAN

GM.PU DP 11 JUTAAN / ANGSURAN 2,2 JUTAAN GM.MB DP 13 JUTAAN / ANGSURAN 3,5 JUTAAN

PROSES CEPAT & MELAYANI TUKAR TAMBAH

LUXIO DP 16 JUTAAN / ANGSURAN 4,8 JUTAAN

Hubungi :

TOYOTA

CHANDRA

AV E AV G AV S AVANZA E AV G AV S

Buruan

HUB :: RENU Hub

081363276276

DP 20jt-an Grand Livina DP 20jt-an MARCH DP 20jt-an X-TRAIL Barang Ready Stock*

Hubungi

081267299779 / 081535418543, 0751 - 7853943

TDP 25 Jt TDP 30 Jt TDP 26 Jt TDP 42 Jt TDP 87 Jt TDP 77 Jt

DP 26.038.000 DP 28.884.000 DP. 30.662.000 DP. 32.510.000 DP. 36.077.000 DP. 38.699.000

BOY

Hubungi

081266848474,081977572200

Astra - Daihatsu

READY STOCK TDP

DAN MELAYANI

TDP

13 jt

TUKAR TAMBAH

17 jt

HUB :

RULLY

661

0813 88 67 88 96

READY STOCK TERIOS : DP 20 Jutaan XENIA : DP 15 Jutaan LUXIO : DP 20 Jutaan GRANDMAX MB : DP 13 Jutaan GRANDMAX PU : DP 11 Jutaan Hub : IRWANTO 081363971759 0751-9806143

XENIA TERIOS LUXIO GRAN MAX

Bonus Accesories Proses Cepat & Mudah Kredit Bisa 5 Thn Data Bisa Dijemput Cash Back s.d 12 Jt-an

DP 15 Jt an DP 20 Jt an DP 14 Jt an DP 9 Jt an

Cicilan 3 Jt an Cicilan 3 Jt an Cicilan 3 Jt an Cicilan 2 Jt an

Hub : IBSI Dapatkan Cash Back s/d 20 jt, ++ 085263620821 Service sampai 081947999627 " PUAS " 0751-9773334

Sinar Motor

Jl. Jhoni Anwar No.12Telp. (0751) 782525, 081266062283, 081807257680 - Nissan Terano 03, Warna Hitam - Avanza G Pulang DP - BMW 90 318i - Kijang Th. 90, Warna Hijau - Espas 05, Warna Biru

Padang

Hubungi : Bag. Penjualan : DONI SAPUTRA,SE

TOYOTA INTERCOM Ready Stock !!! Avanza Innova Rush Fortuner Yaris Camry

Bunga Murah Vios % Dyna Rino Hilux Hilux Double Dapatkan Grand Prize Cabin 1kg Emas & Cash Back Altis

4,56

Tukar Tambah Juga Bisa (DP 15%)

KOBE

08126738957, 0751 - 7859913

HP. 0812 66 005258 684

Hub :

081266115060

HP. 08126712726 / FLEXI 0751 7872220

MUKHLIS 0751 - 8200228

PAKET AWAL TAHUN

HONDA GAJAH MOTOR

AVANZA G INNOVA RUSH FORTUNER YARIS

DP DP DP DP DP

25jtan 30jtan 31jtan 87jtan 36jtan

ANGS ANGS ANGS ANGS ANGS

4,2jtan 5,5jtan 5,4jtan 8,8jtan 4,9jtan

UNIT TERSEDIA / TANPA INDEN HUBUNGI : FAULY BUDIMAN (PAUL) HP. 081266131200 / (0751) 7708751

Honda Freed TDP 24jt Angs/bln 8,1jt Honda Civic TDP 35jt Angs/bln 10,1jt Hub :

IKRAR

Flexi : 7861997 081374359920, 081947429930

ARSA MOTOR

Jl. Alai Timur No. 41D Telp. (0751) 7871300, Fax. (0751) 41428 Ampang Padang 0751 - 7836900, 08126607454, 08126615167

Nissan XTrail Th.09, Hitam. Honda CRV Th.03, Silver. Avanza G VVTi Th.08, Hitam. Avanza G VVTi Th. 07, Hitam. Honda Jazz VTech Sporty Th. 08, Silverstone. Toyota Great Th. 93, Abu-abu. Hyundai Atoz GLS Th.05, Silver. L 300 PU Th. 04, Coklat. L 300 PU Th. 05, Coklat. Espass PU Th.03, Hitam. Suzuki Baleno Th. 02, Hitam. Feroza SE Th.95, Merah. KIA Visto Th.00, Kuning

Way of Life! - Pick Up - Roalvan - Karimun - Splash - APV Arena - Swift - SX 4 - Grand Vitara

8 Jtaan 13 Jtaan 14 Jtaan 19 Jtaan 9 Jtaan 14 Jtaan 21 Jtaan 23 Jtaan

GRGASUTRIS AN AN

PERTAMA

Proses Cepat, Data Bisa Dijemput, Menerima Tukar Tambah Hubungi Segera : SUARDI,SE

0813 6319 8611

"READY STO CK" "BUNGA PA LING RENDAH "

HP. 0813 6325 0959, (0751) 982 6889

Honda CRV Th.2007 2400CC (Silver Stone) Honda Jazz Th.2004 IDSi Warna Biru Nissan Terano S2 Th.2004 Warna Hitam Avanza 2010 Tipe G Warna Merah Maron Avanza 2008 Akhir Tipe G Warna Hitam Honda CRV Th. 08 Avanza tipe G Th. 04,05,08,10 Fortuner Diesel Th.2009 Wrna Hitam

DAIHATSU

JUAL - BELI MOBIL BARU DAN BEKAS TERIMA TUKAR TAMBAH, CASH & KREDIT

ANUGRAH JAYA MOTOR Jl. S. Parman No. 168

790

KOMPLEK BANDARA TABING, JL. HAMKA PADANG Telp. (0751) 4488700 - 703, Fax. (0751) 4488704 Email Divisi Iklan : iklan_haluan@yahoo.com

Avanza E TDP 32.510.000 Angsrn 3.130.000 Avanza G TDP 36.077.000 Angsrn 3.477.000 Avanza S TDP 38.699.000 Angsrn 3.739.000 Rush G TDP 45.834.000 Angsrn 4.454.000 Inova J TDP 44.078.000 Angsrn 4.278.000 Yaris J TDP 43.578.000 Angsrn 4.228.000

ALJUFRI

jalur laut dan masuk melalui pelabuhan tradisional di Kepulauan Riau. Melalui Riau mereka merembes hingga ke Pekanbaru dan melanjutkan perjalanan menumpang bus PMTOH hendak ke Jakarta. Seharusnya para tersangka dijerat Pasal 48 dan Pasal 53 UU No. 09 Tahun 1992, namun, berdasarkan Konvensi Jenewa Tahun 1951 tentang Perlindungan Korban Konflik Bersenjata Internasional, para imigran tersebut tidak serta merta dapat dilakukan pindah keimigrasian. (ant)

Pasang Iklan Anda disini ...

Padang

ANGS 3.838.000 ANGS 4.269.000 ANGS 4.547.000 ANGS 3.130.000 ANGS 3.477.000 ANGS 3.739.000

PAKET JUJUR & BENAR

ANGS 3,6 Jtan ANGS 5,2 Jtan ANGS 4,6 Jtan ANGS 4,6 Jtan ANGS 8,8 Jtan ANGS 4,7 Jtan

diantar ke kantor KSKP Bakauheni. Setelah diperiksa, baru diketahui ketiganya tidak memiliki dokumen perjalanan, paspor, maupun visa. Berdasarkan hasil pemeriksaan, imigran itu meninggalkan negaranya dengan dibantu agen dan membayar sejumlah uang menuju Dubai. Sesampainya disana, mereka melanjutkan perjalanan menuju Malaysia menggunakan pesawat terbang. Kemudian, dari Malaysia, imigran gelap itu masuk ke Indonesia secara ilegal melalui

081374991979 / 0751 7855179

791

PAKET HEMAT TOYOTA

AVANZA INNOVA YARIS RUSH FORTUNER VIOS

AKBP Sulistyaningsih menjelaskan, penghargaan atas penangkapan itu itu diberikan kepada Satgasda Ops Jingga, Polda Lampung, Polres Lamsel, dan KSKP Bakauheni. Menurut Kabid Humas Polda Lampung ini , kronologis terungkapnya dugaan perdagangan manusia itu bermula saat petugas mendapat informasi ada tiga orang asing yang ditinggalkan pengemudi bus PMTOH di rumah makan Yudha Trans di Dusun Semampir, Bakauheni, Lampung Selatan. Atas bantuan pihak rumah makan, ketiga warga asing itu

Otomotif

Smart

Rp. 20.000,- / terbit

TERIOS DP 21 JUTAAN / ANGSURAN 4,1 JUTAAN

yang beroperasi sebanyak 26 armada untuk melayani arus penyeberangan Merak-Bakauheni. Sebenarnya armada kapal feri yang beroperasi keseluruhan sebanyak 33 armada namun sejak awal liburan lalu sebagian masih dalam perbaikan docking sesuai dengan jadwal. Dari 26 armada tersebut biasanya hanya 24 armada yang terus aktif melayani penyeberangan dengan rata-rata meningkat dari 75 trip menjadi 85 sampai 90 trip per hari selama liburan ini. Syamsul menambahkan, kapal cepat yang beroperasi hanya satu yakni KMC Alle Ekspress. Sedangkan Pascasdana masih dalam perbaikan, sehingga layanan kapal ini tidak dapat maksimal. Sementara itu kondisi cuaca di jalur penyeberangan Pelabuhan Merak Bakauheni, masih mendukung dengan ketinggian dan hembusan angin dalam ambang batas normal. Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memperkirakan tinggi gelombang di Perairan Merak-Bakauheni, Jumat berkisar 0,5-1,0 meter. Selain itu, cuaca di Selat Sunda bagian utara berawan dan angin dari Tenggara ke Selatan dengan kecepatan 0510 knot. Di Selat Sunda bagian selatan, tinggi gelombang berkisar 1,0-2,0 meter, cuaca berawan dan angin dari Tenggara ke Selatan dengan kecepatan 05-15 knot. (ant)

TANGKAP IMIGRAN

Iklan Baris

XENIA 1.3 DLX DP 18 JUTAAN / ANGSURAN 3,6 JUTAAN

masuk dalam daftar situs warisan dunia dengan status terancam. “Ancaman terkini terhadap kawasan TNKS adalah rencana pembukaan 29 jalan yang akan membelah-belah hutan konservasi terluas itu,” tambahnya. Usulan pembukaan jalan yang disampaikan sejumlah kepala daerah kepada Kementerian Kehutanan menurutnya ancaman utama terhadap pengelolaan dan kelestarian hutan penyangga kehidupan itu. (ant)

“Belum ada penurunan volume kendaraan beberapa hari ini sehingga antrean truk masih memenuhi seluruh dermaga pelabuhan,” kata Manajer Operasional PT Angkutan Sungai Danau dan Penyeberangan (ASDP) Indonesia Ferry Cabang Bakauheni Heru Purwanto di Bakauheni, Jumat (1/7). Kendaraan roda dua, roda empat dan bus penumpang antar-pulau masih terus berdatangan baik dari Sumatera menuju Jawa dan sebaliknya, menggunakan jasa penyeberangan di pelabuhan itu. Ia menjelaskan, akibat peningkatan kendaraan penumpang tersebut, pihaknya tetap memberlakukan skala prioritas penyeberangan kendaraan, sehingga ratusan truk masih tertahan dan menumpuk selama sepekan ini. Heru memprediksi, penumpukan akan terjadi hingga akhir pekan ini karena arus kendaraan penumpang akan lebih besar lagi baik dari Jawa maupun dari Sumatera yang telah berlangsung selama libur panjang sekolah ini. Menurutnya, kepadatan arus penumpang dan kendaraan pada pekan kedua liburan ini karena bertepatan dengan penerimaan siswa secara nasional menjelang tahun ajaran baru 2011-2012. Sementara itu, perwira jaga Administrator Pelabuhan Bakauheni (Adpel) Syamsul Rizal mengatakan, selama sepekan ini jumlah armada kapal feri atau rol lon roll off (ro-ro)

805

16

Paket Hemat Toyota Avanza E Avanza G Inova Rush Fortuner Yaris

TDP 22jt-an TDP 27jt-an TDP 35 jt-an TDP 36jt-an TDP 87jt-an TDP 36 jt-an

TERSEDIA : CASH BACK

Angsuran 3,7 jt-an Angsuran 3,9 jt-an Angsuran 5 jt-an Angsuran 5,5 jt-an Angsuran 8,8jt-an Angsuran 4,9jt-an TUKAR/TAMBAH

BONUS PASTIKAN PEMBELIAN MOBIL "TOYOTA" ANDA DI DEALER RESMI "TOYOTA" HUB :

085295026688,

DANIL SATRIA (0751)8228333

Terbit sejak 1948


Sumatera Barat

SABTU, 02 JULI 2011 M 02 SYA’BAN 1432 H

TNKS Masih Terancam Perambahan

Lintas Sumbar Sekda Padang Panjang Dilantik PADANG PANJANG, HALUAN — Mantan Ketua Bappeda Padang Panjang Budi Harianto dilantik menjadi Sekdako Padang Panjang, Jumat (1/7) siang, oleh Walikota Padang Panjang Suir Syam. Budi menggantikan Ali Asmar yang sekarang menjadi Sekdaprov Sumbar. Sebelumnya, walikota mengajukan tiga nama kandidat calon Sekda Padang Panjang kepada Gubernur Sumbar, yaitu Budi Harianto, Mawardi dan Bustami Narda. Pelantikan Budi bukti komitmen Suir Syam yang menyatakan pengganti Ali Asmar diambil figur dari lingkup pemko. Kabag Humas Padang Panjang Ampera Salim, mengatakan, pelantikan pejabat dilakukan baru sebatas Sekdako. (h/son)

PADANG ARO, HALUAN — Kawasan Taman Nasional Kerinci Sebelat (TNKS) di wilayah IV, Kabupaten Solok Selatan, Provinsi Sumatra Barat masih mendapat ancaman perambahan masyarakat untuk dijadikan lahan perkebunan.

Anggota Polres Naik Pangkat DEVIE

TEKEN MOU — Wakil Gubernur Sumbar Muslim Kasim menandatangani MoU antara Pemprov Sumbar dengan Mercy Coprs, di gubernuran Sumbar, Jumat (1/7).

Jelang Ramadan Rumah Ibadah Dibersihkan ADE MISRAL

SEJUMLAH anggota Polres Kepulauan Mentawai mengikuti upacara kenaikan pangkat, Kamis (30/6). TUA PEJAT, HALUAN — Sekitar 30 orang anggota Polres Kepulauan Mentawai mengikuti upacara kenaikan pangkat (Korp Raport) periode I, Kamis (30/6), di halaman Mapolres Tuapejat. Dalam upacara tersebut, Kapolres Kepulauan Mentawai AKBP Nasrun Fahmi, mengingatkan, seiring naiknya pangkat, diharapkan bertambah pula tanggung jawab dari masing-masing personel. Kinerja meningkat dari yang baik menjadi lebih baik dan dari yang kurang baik menjadi baik. (h/adm)

AGAM, HALUAN — Bupatai Agam Indra Catri mencanangkan operasi “Thaharah”, yaitu gerakan membersihkan rumah ibadah dan “Gemar Mengaji” (Gerakan Magrib Mengaji) pada peringatan Isra Mikraj di Masjid Alfalah Lubuk Basung, Jumat (1/7). Operasi Thaharah atau operasi kebersihan itu bertujuan untuk membersihkan rumah ibadah yang ada di Agam menjelang datangnya bulan suci Ramadan sebulan lagi. Kata Catri, rumah ibadah merupakan sarana dan potensi besar untuk membangun mentalitas dan

kerohanian umat. Jumlahnya di Agam saat ini cukup banyak yakni 518 masjid, 401 musala dan 751 surau, namun masih banyak diantaranya dalam kondisi kurang bersih. ”Dalam gerakan Thaharah kita harapkan masyarakat, pengurus rumah ibadah dan elemen masyarakat lainnya berpartisipasi menjaga kebersihan dan kesuciannya, sehingga kita bersama dapat menjaga kekhusyukan beribadah dan ketentraman ketika berada dalam rumah ibadah,” kata Catri di hadapan peserta peringatan Isra Mikraj yang

Penyuluhan Pangkas Kakao Diintensifkan PADANG PARIAMAN, HALUAN — Pemerintah Kabupaten Padangpariaman, Sumatera Barat, melalui Badan Penyuluh Pertanian mengintensifkan penyuluhan pemangkasan tanaman kakao milik masyarakat. Kepala Badan Penyuluh Pertanian Pemkab Padangpariaman Yuniswan di Padangpariaman, Jumat (1/7), mengatakan, pihaknya telah membentuk pos penyuluhan hingga ke tingkat nagari untuk lebih mengintensifkan program penyuluhan itu. Ia menjelaskan, pada masing masing pos penyuluh nagari tersebut pihaknya juga menempatkan beberapa petugas. Masing masing petugas

17

diharapkan bisa melakukan pembinaan dan penyuluhan minimal kepada delapan kelompok tani di daerah itu. Dengan ditempatkannya tenaga penyuluh pertanian di masing masing nagari, diharapkan dapat meningkatkan kesadaran para petani di nagari, terutama dalam mengoptimalkan pengelolaan pertanian, termasuk merawat tanaman kakao yang dikembangkan oleh banyak petani di Kabupaten Padangpariaman. Mengenai program pemangkasan kakao, ia berharap program itu akan berdampak terhadap produktivitas tanaman kakao. Menurut dia, program itu cukup efektif dalam mening-

katkan kesadaran para petani dan masyarakat lain dalam mengelola lahan pertanian mereka. Hal itu dibuktikan oleh meningkatnya kesadaran masyarakat dalam melakukan pemangkasan terhadap tanaman kakao mereka. Data Dinas Pertanian Pemkab Padangpariaman menunjukkan, pada 2010 penanaman kakao seluas 17.490 ha dengan luas tanaman yang telah menghasilkan 7.595 ha dan produksi 7.443,00 ton, dari target 20 hektare lahan penanaman. Pada 2011, Padangpariaman kembali menargetkan penanaman kakao di atas lahan seluas 20 ribu hektare. (ant)

mayoritas PNS kantor bupati. Kepada PNS Catri juga meminta agar meningkatkan kebersihan lingkungan tempat bekerja masing-masing menjelang bulan suci Ramadan. Dalam hal program Gemar Mengaji yang juga telah dicanangkan oleh Menteri Agama RI untuk wilayah Provinsi Sumatera Barat, bupati meminta agar seluruh lapisan mengikutinya, terutama kepada orang tua diminta agar mengajak putra putrinya membiasakan diri membaca kitab suci Alquran dalam kehidupan sehari-hari. (h/ks)

“Perambahan untuk perkebunan terhadap kawasan konservasi ini sudah sangat memprihatinkan,” kata Kepala Seksi Pengelolaan Taman Nasional (SPTN) Kerinci Sebelat wilayah IV, San Andre Jatmiko, di Padang Aro, Sumatra Barat, Jumat. Ia menjelaskan, data SPTN Kerinci Sebelat wilayah IV menunjukkan, sejauh ini sudah 1.548,70 hektare dari luas 86.158 hektare dirambah masyarakat untuk perkebunan. Perambahan bukan saja dilakukan masyarakat setempat (Kabupaten Solok Selatan), melainkan juga masyarakat dari luar daerah, seperti Kabupaten Kerinci, Provinsi Jambi. Menurut San Andre Jatmiko, kepedulian Pemda terhadap TNKS antara lain tercermin pada kebijakan Pemkab Kerinci (Jambi).

Pemkab Kerinci memberikan peringatan dan larangan keras agar masyarakat tidak melakukan perambahan di TNKS. San Andre mengatakan bersama Polres Solsel, pihaknya telah memasang papanpapan informasi mengenai TNKS di daerah Letter W dan Tandai, Nagari Lubuk Gadang Timur, Kecamatan Sangir. Untuk mengembalikan kondisi kawasan yang dirambah, pada tahun 2012 dan scara berkala sampai 2014, TNKS akan melakukan rehabilitasi hutan dan lahan (RHL) sebanyak 830 hektare. RHL tahun pertama ada dilakukan di Sangir dengan luas 555 hektare, 2013 di Pauh Duo dan Sangir Jujuan 135 hektare dan 2014 di kecamatan Sungai Pagu dan Koto Parik Gadang Diateh seluas 140 hektare. (ant)

PASCAGEMPA 2009

Mercy Corps Bantu Pemulihan Ekonomi Masyarakat PADANG, HALUAN — Mercy Corps, sebagai salah satu lembaga internasional yang turut membantu masyarakat pascagempa Sumbar 2009, melanjutkan program kerjanya di Sumbar dengan menggulirkan kegiatan pemberdayaan dan peningkatan ekonomi masyarakat. Penanggulangan bencana dan pengurangan risiko bencana baik pada masa tanggap darurat maupun pada masa pemulihan, berdampak pada tingkat ekonomi masyarakat, kesehatan, air bersih yang dikonsumsi masyarakat serta sanitasi. Wakil Gubernur Sumbar Muslim Kasim dalam sambutannya usai penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) antara Pemprov Sumbar dan Mercy Coprs, Jumat (1/7), di gubernuran Sumbar mengatakan, kondisi masyarakat sudah mulai membaik pasca

gempa 2009 silam, ekonomi masyarakat mulai bergerak, market value juga mulai membaik dengan tingkat pertumbuhan yang signifikan. “Semuanya itu tak terlepas dari bantuan berbagai pihak yang turut berkonstribusi dalam penanggulangan bencana di Sumbar. Kita tidak bisa sebut satu persatu, yang jelas termasuk Mercy Corps,” ujar Muslim. Khusus untuk Mercy Corps, eksistensinya tidak diragukan lagi terutama dalam memberikan bantuan dan penyuluhan bagi masyarakat serta peningkatan kapasitas pengetahuan masyarakat sebagai penerima manfaat. Program lanjutan Mercy Corps ini diikat dengan penandatanganan nota kesepahaman kedua belah pihak. Dan hal ini adalah momentum strategis untuk lebih memberdayakan masyarakat

korban gempa. Menurut Kepala BPBD Sumbar, Harmensyah, kerjasama yang dijalin ini adalah untuk pemberdayaan masyarakat dan peningkatan ekonomi pada 5 kabupaten/kota, masing-masing Kota Padang, Kabupaten Padang Pariaman, Kabupaten Pesisir Selatan, Kabupaten Agam dan Kabupaten Sijunjung. “Pelaksana program ini tidak hanya untuk daerah yang terkenda dampak gempa saja, tetapi juga daerah lain dalam hal mitigasi bencana, seperti Kabupaten Sijunjung,” kata Harmensyah. Program ini berlangsung hingga 2013. Sebagai keseriusan lembaga ini dalam membantu masyarakat Sumbar, mereka langsung menghadirkan Pimpinan Mercy Corps Indonesia, Mr.Sean Granville Ross dan juga para donor Mercy Corps. (h/vie)


18

Sumatera Barat

SABTU, 02 JULI 2011 M 02 SYA’BAN 1432 H

Petani Jeruk Purut Kini Tersenyum Lega PETANI jeruk nipis di wilayah Kabupaten Tanah Datar seminggu

terakhir ini lega, harga jual daun jeruk di tingkat petani sudah beranjak naik

ASRIL, petani jeruk purut di Saruaso Tanah Datar sedang membersihkan daun jeruk purut sebelum dijual ke pedagang pengumpul. EMRIZAL

Lintas

hampir mencapai 50 persen dari harga semula. Setiap satu kilogram daun jeruk yang dibeli pedagang pengumpul seharga Rp10.000 kini telah mencapai Rp16.000. Jeruk nipis banyak ditanam para petani di kawasan Nagari Saruaso, Koto Tangah, Tanjung Barulak Kecamatan Tanjung Emas, memanfaatkan lahan yang tersisa di sekital pekarangan rumah dan belukar, yang sebelumnya masih kosong. Asril, seorang petani jeruk nipis di wilayah Nagari Saruaso kepada Haluan mengatakan, naiknya harga beli yang diberlakukan pedagang pengumpul sejak seminggu belakangan ini, membuat petani merasa lega.

Daun jeruk nipis saat ini diserbu oleh pedagang pengumpul akibat meningkatnya permintaan untuk luar daerah, seperti Pekanbaru, Batam bahkan ada yang mengirim langsung ke negara tetangga Malaysia. Untuk kebutuhan pengiriman daun jeruk nipis ke luar daerah, seperti Pekanbaru dan Batam, akhirakhir ini mengalami kekurangan, karena untuk konsumsi di dalam daerah saja masih belum memadai. Daun jeruk nipis yang memiliki aroma pengharum makanan ini, dibutuhkan oleh sejumlah pengelola industri makanan, seperti rakik kacang, rakik maco dan berbagai jenis makanan kering lainnya. Persaingan pasar antara peda-

gang pengumpul untuk memenuhi kebutuhan pengiriman ke luar daerah dengan sejumlah konsumsi lokal, menyebabkan tingkat harga jual di tingkat petani menjadi melonjak naik. Menurut Asril, naiknya harga jual daun jeruk nipis ini juga memberikan motivasi bagi para petani untuk menambah lahan baru, untuk ditanami jeruk nipis, terutama masyarakat yang memiliki lahan yang masih kosong di sekitar lahan persawahan. Tanaman jeruk ternyata tidak membutuhkan lokasi yang cukup luas. Jarak tanam bisa saja diberlakukan sekitar dua meter saja, sehingga untuk kebutuhan penana-

Peningkatan Produksi Kunci Hadapi Ancaman Pangan

Kontingen Pramuka Dilepas Ikut Jamnas BATUSANGKAR, HALUAN — Sebanyak 32 orang Pramuka penggalang utusan Kwartir Cabang 04 Tanah Datar, mengikuti kegiatan Jambore Nasional (Jamnas) IX di Ogan Komering Ilir (OKI) Sumatera Selatan, yang akan dilangsungkan pada tanggal 2 hingga 9 Juli mendatang. Pemberangkatan kontingen Pramuka Kwarcab 04 Tanah Datar tersebut dilepas oleh Bupati Tanah Datar M Shadiq Pasadigoe di Batusangkar, Rabu (29/6). Shadiq mengharapkan, kehadiran anggota Pramuka penggalang dari Luhak nan Tuo, diharapkan akan mampu menyaingi sejumlah anggota kepanduan se tanah air dan dapat membawa nama baik Tanah Datar di lokasi perkemahan. “Di lokasi perkemahan, putra terbaik Tanah Datar yang ikut pada Jamnas kali ini, diharapkaan akan dapat memberikan warna tersendiri bagi kemeriahannya, terutama dalam menunjukkan kebolehan dalam membawakan kesenian dan budaya dari Luhak nan Tuo,” tutur Shadiq. (h/emz )

PADANG, HALUAN — Mantan Menteri Pertanian RI Anton Apriantono berpandangan, peningkatan produksi pangan nasional merupakan langkah kunci mengantisipasi dan menghadapi ancaman pangan global.

UU No 2 Tahun 2011 Disosialisasikan PAINAN, HALUAN — Badan Kesbangpol & Linmas Provinsi Sumbar menyosialiasasikan Undang-Undang (UU) No 2 Tahun 2011 tentang perubahan atas UU No 2 Tahun 2008 tentang Partai Politik (Parpol). “Dalam UU itu, pengurus Parpol tidak boleh lagi ‘titipan’ tapi merupakan amanat anggota,” Kabid Poldagri Badan Kesbangpol & Linmas Provinsi Sumbar Mahdinal Agus, kemarin. Dalam UU itu juga disebutkan, pengurus Parpol harus melakukan pengelolaan partai secara transparan. “Pengelolaannya harus dilakukan secara objektif dan setiap masyarakat berhak mengetahuinya,” kata Mahdinal. Selama ini, Parpol belum melembaga secara modern, karena masih mengharapkan keuangan dari bantuan pemerintah. “Bantuan yang diberikan oleh pemerintah tidak boleh sebagai sumber dominan, hanya sebagai pembantu atau pelengkap saja,” kata Mahdinal. Fungsi Parpol yang selama ini belum berjalan maksimal dalam upaya mewujudkan kesejahteraan masyarakat, tapi justru lebih banyak untuk kepentingan partai maupun kelompok pengurus dari suatu partai, harus dapat dibenahi dalam rangka memajukan bangsa. “Banyak kasus yang terjadi, pengurus parpol hanya mengutamakan kepentingan partainya saja, kepentingan rakyat terabaikan. Misalnya, banyak janji-janji pengurus partai politik dalam mengambil simpatisan masyarakat namun setelah jadi tidak terealisasi. Hal ini akan menimbulkan kurangnya kepercayaan masyarakat terhadap partai politik maupun pemerintah,” katanya. (h/mjn)

man sebanyak 50 batang bibit jeruk nipis bisa saja di sekitar pekarangan rumah. Selain di wilayah Nagari Saruaso, tanaman jeruk nipis cukup banyak ditanam para petani di Kenegarian Padanggantiang. Jenis tanaman ini selain mendatangkan hasil yang menggembirakan, juga sangat bermanfaat bagi ketahanan lahan miring dari kikisan erosi. Lahan yang memiliki kemiringan terjal dan selama ini dibiarkan kosong, kini terlihat menghijau ditumbuhi tanaman jeruk, seperti purut, jeruk nipis dan kakao selain tanaman karet yang sudah lebih dahulu dipelihara warga di kawasan Kecamatan Padanggantiang.(h/Emrizal)

ANTARA

TERENDAM — Seorang petani membersihkan jerami di sawahnya yang terendam banjir di Kelurahan Batipuh Panjang, Koto Tangah, Padang, Sumbar, Rabu (29/6). Akibat hujan turun selama dua hari menyebab sejumlah sawah warga di kawasan itu terendam banjir.

Penduduk Miskin Sumbar 442.085 Jiwa PADANG, HALUAN — Badan Pusat Statistik (BPS) Sumatra Barat mencatat, jumlah penduduk miskin di provinsi itu hingga Maret 2011 sebanyak 442.085 jiwa. “Dari 442.085 jiwa, lebih dari dua per tiganya atau sebesar 68,22 persen penduduk miskin tinggal di daerah perdesaan,” kata Kepala BPS Sumbar, Muchsin Ayub di Padang, Jumat. Menurut Muchsin, sekitar kurang dari 32 persen penduduk miskin merupakan penduduk perkotaan. Selain angka absolut yang lebih besar, katanya, proporsi penduduk miskin perdesaan juga lebih besar daripada penduduk miskin perkotaan. “Sebesar 7,42 persen penduduk perkotaan dikategorikan sebagai penduduk miskin, persentase

tersebut menjadi 10,07 di daerah perdesaan,” katanya. Ia mengatakan, secara keseluruhan persentase penduduk miskin di Provinsi Sumatera Barat mengalami penurunan dari 9,50 persen menjadi 9,04 persen. Namun demikian, jika dilihat perkembangannya menurut perkotaan perdesaan maka terjadi peningkatan persentase penduduk miskin yang cukup besar di daerah perkotaan dari 6,84 persen menjadi 7,42 persen. “Kondisi yang berlawanan terjadi di daerah perdesaan, dimana persentase penduduk miskinnya turun dari 10,88 persen menjadi 10,07 persen,” katanya. Turun Indeks kelompok perumahan, air, listrik, gas, dan bahan bakar di Kota Padang, Sumatra Barat mengalami penurunan dari 120,45

LEMBAGA PERSEKUTUAN PECINTA PENDIDIKAN KESEHATAN (LPPPK)

SEHATAN SITEBA PADANG E K K I N K E T I L O P (POLTEKES SITEBA) SK MENDIKNAS NO. 212/D/0/2006 TERAKREDITASI

PENERIMAAN MAHASISWA BARU TAHUN AKADEMIK 2011/2012

pada Mei 2011 menjadi 120,26 pada Juni 2011. "Pada posisi yang sama dalam kelompok perumahan tersebut artinya telah terjadi deflasi sebesar 0,16 persen sepanjang Juni 2011," kata Muchsin Ayub. Muchsin menyebutkan, dari empat subkelompok yang ada dalam kelompok perumahan itu, hanya subkelompok biaya tempat tinggal yang mengalami deflasi yang tercatat sebesar 0,29 persen. Sedangkan subkelompok penyelenggaraan rumahtangga, mengalami inflasi sebesar 0,16 persen. Sementara itu dua subkelompok lain yakni dan subkelompok bahan bakar, penerangan dan air dan subkelompok perlengkapan rumahtangga tidak mengalami perubahan.(ant)

“Pilihan utama dalam menghadapi ancaman pangan dunia kuncinya meningkatkan volume produksi pangan dalam negeri, seiring dengan pembenahan infrastruktur pertanian,” kata Dosen Institut Pertanian Bogor (IPB) itu di Padang, Jumat. Anton Apriantono berkunjung ke Sumatera Barat dalam rangka ikut menghadiri peresmian masjid Asy-Syahidin yang biaya pembangunannya dari bantuan perantau Minang di Jalan S Parman Padang. Menurut dia, percepatan peningkatan produksi pangan, terutama tanaman padi musti diimbangi dengan pembenahan sarana prasana pendukung

sektor pertanian, seperti irigasi sangat diperlukan supaya petani tidak dihadapkan kesulitan mendapatkan pasokan air. Terkait, bila petani dihadapkan dengan irigasi kurang mendukung, jelaslah akan berdampak terhadap ketersedian air dan dihadapkan biaya besar sehingga produski bisa tak sesuai harapan. Justru itu, salah satu langkah yang dipandang penting mendorong peningkatan produksi dengan memaksimalkan pembangunan saluran irigasi petani agar menjadi lebih baik. Selain itu, tak kalah penting terhadap pemberian benih-benih unggul kepada petani.(ant)

Ketua DPRD Kecewa Sikap PNS AGAM, HALUAN — Ketua DPRD Agam Marga Indra Putra kecewa dengan sikap pegawai negeri sipil (PNS) di lingkungan Pemkab Agam yang kurang menghargai upacara peringatan Hari Lingkungan Hidup se dunia dan Hari Keluarga Nasional XVIII di halaman Kantor Bupati Agam, Kamis (29/6). Pasalnya, kata Marga Indra, yang menjadi inspektur upacara (Irup) pada upacara itu, kehadiran PNS sedikit. Waktu pelaksanaannya pun molor. Kepala SKPD juga banyak yang berbicara saat Irup berpidato dan ada PNS wanita yang tidak memakai jilbab berdiri di depan barisan, padahal Agam sudah memiliki

Perda berpakaian muslim. ”Ini mengecewakan, memalukan dan bisa dikatakan melecehkan. Apakah karena Irupnya ketua dewan bukan bupati, ke depan hal itu jangan terulang lagi,” kata Marga Indra kepada pers. Pada upacara peringatan Hari Keluarga Nasional XVIII dan Hari Lingkungan Hidup Sedunia (World Environment Day) itu, Irup membacakan pidato tertulis Menteri Negara Lingkungan Hidup Republik Indonesia Gusti Muhammad Hatta. Tema Hari Lingkungan Hidup Sedunia tahun 2011 yang dikeluarkan oleh UNEP (United Nations Environment Programme) adalah “Forest Nature at Your Service”. (h/ks)

ATAKA Express

COURIER & CARGO SERVICE

Lebih Cepat Lebih Baik

Jl. Teknologi Raya No. 104, Siteba Padang, Telp. (0751) 7871716, HP. 081374001716, FAX. (0751) 7056964

PENGIRIMAN DOKUMEN, PAKET & CARGO (Melayani Lokal & Dpmestik ke Seluruh Wilayah Nusantara) Catt : Jemput Antar Alamat JASA PINDAH RUMAH/KOST, PINDAH KANTOR/TOKO/BARANG (Dalam / Luar Kota di Nusantara) EKSPEDISI (PENGANGKUTAN BARANG) Sumatera-Jawa/Nusantara PENGEPAKAN (PACKING) & PENYEDIA ARMADA ANGKUTAN (TRUCKING) AKTIS MURAH, PR CITY COURIER (Pengiriman Dalam Kota; Paket & Dokumen, Billing Statement, AHABAT Kartu Kredit, Brosur, Undangan, dll. DAN BERS Cabang/Outlet ZATAKA : PADANG, Cengkeh : (0751) 775824, Simp. Tinju Lapai : (0751) 7809336, HP. 081320551548 DUKU : (0751) 484169, HP 081374883322, BUKITTINGGI : (0752) 7001516, HP. 081363573535, SOLOK : (0755) 22050, HP. 085274022811, PAINAN : (0756) 22473, HP. 08126745508, MUARO Sjj : (0754) 20250, HP.081374632998, MUARA LABUH : (0755) 70592, HP. 081363814593, Simp. Empat Pasaman : HP. 085263008432, 081363321678, Pulau Punjung : (0754) 40042, HP. 081374044040, Jambi : (0741) 21545, HP. 081927513593, Sungai Penuh : (0748) 323725, JAKARTA : (021) 8608003, 93443910, HP. 0811868308, Pekanbaru : (0761) 5522788, 085271945100 dan Agen/Outlet kami di kota anda

PROGRAM STUDI : 1. KEBIDANAN (D3) (TERAKREDITASI BAN-PT NOMOR : 035/BAN-PT/Ak-X/Dpl-III/II/2011)

2. TEKNIK ELEKTROMEDIK (D3) (TERAKREDITASI BAN-PT NOMOR : 032/BAN-PT/Ak-X/Dpl-III/II/2011)

3. FISIOTERAPI (D3) (TERAKREDITASI BAN-PT NOMOR : 032/BAN-PT/Ak-X/Dpl-III/II/2011)

PENDAFTARAN : Gelombang I Tes Gelombang II Tes

: 01 April s/d 07 Juli 2011 : 08 Juli s/d 09 Juli 2011 : 11 Juli s/d 11 Agustus 2011 : 12 Agustus s/d 13 Agustus 2011

Alamat : 1. Jl. JHONI ANWAR NO. 8 LAPAI PADANG 2. JL. JHONI ANWAR NO. 17 A LAPAI PADANG TELP. 0751 - 445880 / 0811669722 Website : www.poltekes-siteba.ac.id email : poltekessiteba@yahoo.co.id KETUA LP3K PADANG Ttd Drs. H. Lamizar Yoena,SH.,MH

PENGURUS LP3K PADANG BID. OPERASIONAL PENDIDIKAN Ttd ERDI NUR,SKM.,M.KES

INFORMASI : POLTEKES BASUKI ARIO SENO ERDI NUR SUKSMERRI PAISOL

PENGOBATAN ALTERNATIF : 0811669722 : 0811661387 : 08126757101 : 08126630824 : 0811669073

INFORMASI YANG BERHUBUNGAN DENGAN PERSYARATAN PENDAFTARAN HUBUNGI KE ALAMAT KAMI DIREKTUR Ttd DRS. AMRIN TANJUNG,M.Pd

& KEBATINAN Tuntaskan masalah anda!!!! Hubungi H. Oyon Rajo Mudo + 50m lewat rumah sakit DKK -

A.S.M

ANUGERAH SUKSES MANDIRI - Kanker - Tumor - Jantung - Katarak - Batuk Kering / Berdahak - Asma / Paru-paru - Diabetes / Gula - Asam Urat - Ginjal - Polip

- Gondok - Tipus Te PriaKhu - Mutaber s rb uk Pe us - Wasir di ti La rkas Te ng a - Rematik mp su at ng - Hernia - Hipertensi - Pengasihan - Pagar Diri/ Kantor / Rumah - Jabatan / Karir

Alamat : Komplek Taruko Permai IV Blok M No. 3Q Tunggul Hitam Padang

Bahan yang dipakai untuk pengobatan adalah “Sarang Burung Walet”

082174459627, 082170660069

TERAPI BENSIN


Bukittinggi & Payakumbuh Lintas

Tidak Ada Toleransi bagi Pelanggar Hukum

PAYAKUMBUH, HALUAN — Peringatan Isra Mikraj 1432 H di Kelurahan Sungai Durian Kecamatan Lamposi Tigo Nagori diisi dengan berbagai kegiatan yang bernuansa islami, salah satunya acara Khatam Quran Tingkat Lansia, Rabu (29/6). Acara yang digelar selama sehari penuh di Musala Istiqomah di ikuti sebanyak 52 orang lansia. Bahkan Camat Lamposi Tigo Nagori Mardius dan Lurah Sungai Durian Syahrel ambil bagian dalam perlombaan tersebut. “Alhamdulillah, setiap tahun pesertanya bertambah terus. Sejak tahun 2009 sampai sekarang kegiatan ini masih tetap kita laksanakan. Diharapkan ke depan dengan acara seperti ini silaturahim antara kita tercipta terus dan tentunya sasaran dari kegiatan ini akan lebih menambah minat baca Alquran,” ungkap A Dt Parpatiah, Ketua Pelaksana kegiatan di sela-sela acara. Camat Lamposi Tigo Nagori Mardius mengaku salut dan bangga terhadap lansia yang ada di Kelurahan Sungai Durian. Walaupun umur sudah beranjak senja, namun keinginan untuk belajar tidak kalah dari yang muda. “Ini prestasi yang harus kita acungkan jempol, untuk ke depan kita akan coba memfasilitasi kegiatan ini bahkan akan kita kemas lebih meriah lagi,” kata Mardius. (h/smt)

PAYAKUMBUH, HALUAN — Pelanggaran hukum dan praktik mafia hukum yang kian menjadi polemik di tanah air membuat Presiden Susilo Bambang Yudhoyono meminta kepada seluruh anggota Polri tidak menaruh toleransi terhadap pelakunya.

Fauzi Abrar Pimpin DPK KNPI Tilatang Kamang AGAM, HALUAN — Dewan Pimpinan Kecamatan (DPK) Tilatang Kamang KNPI Kabupaten Agam, Kamis (30/6), menggelar musyawarah kecamatan (Muscam), di aula Kantor Walinagari Koto Tangah. Dalam pemilihan tersebut, Fauzi Abrar terpilih sebagai Ketua DPK KNPI Tilatang Kamang periode 2011-2014. Pemilihan dilakukan secara aklamasi oleh 33 utusan OKP Tilatang Kamang dan pengurus OSIS se Kecamatan Tilatang Kamang. Fauzi menggantikan seniornya Edsi Gusrianto Datuk Rajo Sampono sebagai Ketua DPK KNPI Tilatang Kamang periode 2008-2011. Acara tersebut dibuka oleh Camat Tilatang Kamang Kurniawan Syah Putra. Dalam sambutannya, camat yang akrab disapa Wira ini menyampaikan, organisasi KNPI adalah organisasi tertua di Indonesia dan beragam warna. Wira berharap DPK KNPI bisa bahu membahu membangun Kecamatan Tilatang Kamang bersama pemerintah kecamatan. Sementara Pembina DPK KNPI Tilatang Kamang, Kamang Magek dan Palupuh Suwardi, mengatakan, Muscam DPK KNPI Tilatang Kamang kemarin adalah Muscam pertama di Kabupaten Agam. ”Mudah-mudahan DPK-DPK yang lain akan menyusun dan menggelar Muscam yang sama untuk kepengurusan KNPI Kabupaten Agam tiga tahun ke depan,” kata Suwardi. (h/jon)

ILHAM

TABUR BUNGA — Polres Payakumbuh dan Polres Limapuluh Kota, serempak menggelar ziarah dan tabur bunga di Taman Makam Pahlawan Kusuma Bangsa, Payakumbuh, dalam rangka HUT Bhayangkara.

PAYAKUMBUH, HALUAN — Masyarakat yang datang ke Pekan Budaya Sumatera Barat di Payakumbuh September mendatang, akan dimanjakan seleranya dengan beragam kuliner khas dari 19 kabupaten/kota di Sumbar. Pedagang kuliner khas daerah tersebut akan dikumpulkan dalam satu lokasi yang istilahkan dengan nama “los lambuang”. “Los lambuang ini konsepnya semacam food court, tetapi khusus menyajikan kuliner khas daerah di Sumbar, seperti itik lado hijau, nasi kapau, ampiang dadiah dan banyak sajian khas lain,” tutur Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Kota Payakumbuh, Yoherman,

ngomong. Kalau dibandingbandingkan, dana yang dihabiskan oleh satu orang anggota dewan juga besar. Mungkin lebih besar dari pada anggaran untuk satu S K P D k i t a , ” k a t a Yu e n , kemarin. Dia tidak menepis ada SKPD yang kurang efisien. Namun untuk melebur sejumlah SKPD menjadi satu SKPD saja, harus dikaji matang. “Kalau beberapa SKPD ditumpuk di satu dinas akan membebani kepala dinasnya. Kan, tidak mungkin mobil Kijang diberi muatan truk fuso,” kata Yuen. (h/jon)

BUKITTINGGI, HALUAN — Sekdako Bukittinggi Yuen Karnova bersikap ‘dingin’ menanggapi keinginan DPRD Kota Bukittinggi yang sangat ngotot untuk merampingkan SKPD di jajaran Pemko Bukittinggi, yang berjumlah 29 SKPD saat ini. DPRD menilai jumlah SKPD yang ‘gemuk’, dan ratarata menghabiskan APBD Rp4 miliar untuk setiap SKPD. DPRD bahkan membuat Pansus untuk proses perampingan SKPD tersebut dan telah melakukan studi banding ke Jawa pekan lalu. ”DPRD mestinya tidak asal

Smart Kami juga menjual alat2 service : FLASH, UFS3 + HWK, MXKEY, CRUISER PRO, JAF, UCT,dll Hubungi :

Allience Telecomunication Telp. 0751-73010, 7831150 08126724767, 085274892339

" Konsultasi & Bimbingan Selamanya " Alamat : Jl. Pisang No. 4 By Pass Padang, KM 6

Permintaan presiden itu disampaikan Kapolres Payakumbuh AKBP S Erlangga dan Kapolres Limapuluh Kota AKBP Partomo Iriananto, ketika memimpin upacara peringatan HUT Bhayangkara ke-65 di Mapolres masingmasing, Jumat (1/7) pagi. Selain meminta anggota Polri tidak menoleransi praktik mafia hukum, presiden melalui amanat yang dibacakan kedua Kapolres, juga meminta seluruh anggota Polri untuk meningkatkan kemampuan personel dan mencari terobosan kreatif, dalam menciptakan ketertiban masyarakat. Selepas upacara, AKBP S Erlangga dan AKBP Partomo Iriananto juga menyampaikan tekad Polres Payakumbuh dan Pol-

“Los Lambuang” Ramaikan Pekan Budaya Sumbar

DPRD Ngotot Rampingkan SKPD, Sekda ‘Dingin’

Anda ingin menjadi : - Teknisi HP yang mahir - Atau buka conter HP,

19

HUT BHAYANGKARA

Khatam Alquran Tingkat Lansia Digelar

PELATIHAN SERVICE HANDPHONE

SABTU, 02 JULI 2011 M 02 SYA’BAN 1432 H

Iklan Baris Rp. 20.000,- / terbit

Kamis (30/6) di Payakumbuh. Dikatakan Yoherman, los lambuang ini akan mengelilingi lokasi penampilan kesenian randai. Jadi, saat penampilan randai, pengunjung juga bisa menikmati kuliner yang mereka inginkan. “Dalam rancangan yang kita siapkan, lokasinya adalah sekitar lapangan basket Gelanggang Kubu Gadang,” kata Yoherman. Yoherman mengatakan yakin, los lambuang akan menjadi salah satu daya tarik Pekan Budaya Sumbar di Payakumbuh nantinya. Terlebih bagi para perantau dan pengunjung dari provinsi tetangga. “Pelaksanaan Pekan Budaya Sumbar di Payakumbuh ini ber-

res Limapuluh Kota, untuk terus melakukan reformasi birokrasi. “Kita bertekad menampilkan wajah Polri yang humanis dan meningkatkan sinergitas kemitraan positif,” ujar mereka, secara terpisah. Peringatan HUT Bhayangkara ke-65 di Polres Payakumbuh dan Polres Limapuluh Kota, ditandai dengan banyak acara. Selain acara kemanusiaan seperti donor darah dan khitanan massal, polisi juga menggelar sepeda santai dan penanaman pohon. Sehari sebelum upacara HUT Bhayangkara, Polres Payakumbuh dan Polres Limapuluh Kota, dengan serempak menggelar ziarah dan tabur bunga di Taman Makam Pahlawan Kusuma Bangsa, Payakumbuh. (h/il)

DPRD Minta Daerah Perbatasan Diperhatikan

tepatan dengan libur lebaran, karena itu kita yakin akan banyak perantau dan masyarakat provinsi tetangga yang tertarik berkunjung, di samping masyarakat Payakumbuh dan Limapuluh Kota sendiri,” kata Yoherman antusias. Selain los lambuang yang akan memanjakan selera pengunjung, acara inti yang ditampilkan dalam Pekan Budaya Sumbar kali ini juga akan sangat menrik. Di antaranya, pagelaran seni, tradisi khas masing-masing kabupaten/kota se-Sumbar, panggung seni nusantara, festival dan lomba seni, pameran produk unggulan daerah, pameran seni rupa, serta pameran sejarah dan budaya. (ant)

LUBUK BASUNG, HALUAN — Ketua DPRD Kabupaten Agam, Marga Indra Putra mengatakan, untuk menyelesaikan kisruh ingin pindahnya sejumlah kecamatan di Agam, ke daerah tetangga Agam, pemerintah setempat harus memperhatikan daerah perbatasan. Perhatian yang diberikan di antaranya, pembangunan baik prasarana jalan maupun fasilitas umum lainnya untuk kepentingan masyarakat. Selama ini kata dia, pemerataan pembangunan tidak pernah dilakukan sehingga masyarakat merasa dianaktirikan.

“Saat ini masyarakat Tanjung Mutiara merasa tidak pernah diperhatikan,” kata Marga, Kamis (30/6). Kata dia, pemekaran ini hanya diinginkan sebagian masyarakat. Ini dibuktikan saat pihaknya turun ke Tanjung Raya, tidak ada masyarakat membahas ini. “Saat saya mengunjungi daerah pemilihan dengan menghadirkan semua tokoh masyarakat, masalah ini tidak ada dibahas,” kata putra Tanjung Mutiara ini. Namun, pihaknya tidak menginginkan masalah ini terjadi dan ini akan merugikan Tanjung Mutiara. (ant)

ATAP BOCOR

Los Ikan tak Diminati Pedagang

PAYAKUMBUH, HALUAN — Bangunan los tempat pemasaran ikan basah di Pasar Ibuh Timur Kota Payakumbuh belum efektif. Hingga kini hanya sejumlah pedagang ikan yang berjualan dalam los tersebut. Sebagian lagi tetap berjualan di pinggir jalan depan los, sehingga sangat mengganggu kenyamanan pengunjung pasar. Salah seorang pedagang ikan, Edi yang ditanya sekaitan pedagang ikan yang menggelar dagangan di luar los, Kamis (30/6), di Ibuh Timur, menuturkan, los ikan sudah tidak layak ditempati pedagang ikan saat ini. Atap los sudah banyak bocor, di dalam los udaranya pengap dan

= PROPERTI

agak gelap. Sehingga sebagian pedagang ikan enggan masuk los. Dengan kondisi tersebut, konsumen enggan membeli ikan masuk los, apalagi pengunjung pasar dibebaskan membawa kendaraannya berseliweran di pasar. Tentu mereka yang berjualan ikan di pinggir jalan di depan los yang disambangi pembeli, tidak mungkin sepeda motor mereka masuk los, sehingga ikan dalam los kurang laku. “Becak motor juga nimbrung di jalan yang sudah sempit, ikut memperparah kesemrawutan lalu lintas,” ungkap beberapa pengunjung pasar, yang enggan namanya untuk ditulis, ketika di temui di Ibuh Timur,

Jumat (1/7). Menurut mereka, masyarakat yang hendak berbelanja kebutuhan harian di Pasar Ibuh Timur tersebut, menghentikan kedaraan mereka begitu saja, baik di depan lapak maupun kios pedagang, sehingga mengganggu konsumen lain untuk lewat. Pemko Payakumbuh diharapkan dapat membenahi kondisi tersebut. “Kalau kondisinya tetap seperti itu, tidak salah bila pedagang ikan akan selalu berjualan di luar los yang cenderung menggangu kelancaran lalu lintas bagi pengunjung pasar,” ulas Edi prihatin. Informasi yang diperoleh, los ikan yang sudah selesai dibangun dan diresmikan tahun 2008 lalu itu = KOMPUTER

= OTOMOTIF

= ELEKTRONIK

hanya dapat dimanfaatkan pedagang ikan untuk berjualan selama satu tahun. Asisten Ekonomi dan Pembangunan Pemko Payakumbuh, Yanuar yang dikonfirmasi di Balaikota, kemarin menuturkan, beberapa bagian bangunan los ikan termasuk atap akan direnovasi tahun ini. Dananya sudah tersedia dan saat ini dalam proses. “Renovasi diharapkan selesai tahun 2011, sehingga los ikan di Pasar Ibuh Timur dapat dimanfaatkan seluruh pedagang ikan, tidak ada mereka lagi yang ke luar los,” ujarnya. Tempat parkir sepeda motor pengunjung, katanya, juga akan ditertibkan. (h/zkf)

= ALAT KOMUNIKASI

Pasang Iklan Anda disini ...

= FASHION

KOMPLEK BANDARA TABING, JL. HAMKA PADANG Telp. (0751) 4488700 - 703, Fax. (0751) 4488704 Email Divisi Iklan : iklan_haluan@yahoo.com

= BIRO JASA = RUPA RUPA = INFO BISNIS

BINA AVIA PERSADA T

elah di buka pendaftaran kelas baru untuk angkatan JULI & SEPTEMBER 2011 bagi CALON PROFESIONAL MUDA ingin berkarir di dunia airlines (Pramugari dan Staff Airlines) melalui pelatihan singkat, Pendaftaran di mulai dari :

Pendaftaran Angkatan July s/d July 2011 Pendaftaran Angkatan September s/d September 2011

Dengan syarat : 1. Pria atau Wanita 2. Lulusan SMA/SMK/MA, Diploma dan S1 3. Usia Max, 23 Tahun dan belum menikah 4. Tinggi badan 158/160 (Wanita) dan 165 (Pria) 5. Sehat jasmani dan rohani Hubungi : BINA AVIA PERSADA JL. HR. Soebrantas No.18 Km. 12 Panam Pekanbaru Di Hotel Mona Plaza (Depan UNRI) Telp. (0761) 64837, 0852 6572 7109, 0819 5959 4807 Facebook : binaaviapersadapekanbaru@ymail.com Website : www.binaaviapersada.com

Peserta Terbatas dan Jaminan Penyaluran Kerja..!!

DIJUAL

MESIN OFFSET Merk heidelberg GTO, type 46 1 (satu) warna Kondisi baik, siap produksi Merk Toko Besty, type 4700 CD 1 (satu) warna Kondisi baik, siap produksi.

HUBUNGI HP. 081977563271 PADANG

DIJUAL RUMAH

1 Unit Rumah, Jl. Jeruk 18 No.388 Perumnas Belimbing. Fasilitas : 2 KT, 1 KM, LT. 64M2, Listrik 900 W, Air PDAM, Sertifikat Hak Milik, Lokasi Dekat Pasar Belimbing. Dijual Rp.79 jt (Nego). Hub : Irwanto HP. 081363971759, (0751) 9806143 841

DIJUAL SEGERA

1. Sebidang tanah di Komplek Perumahan Unand Blok B Depan Lap. Golf Hook (Kanan Kiri Jalan) 489M2. SHM (850 ribu/m2 = Bisa Nego) 2. Sebidang tanah di Komplek Perumahan Unand Kel. Pisang Luas 600 M2, 400 M2, 300 M2. SHM (650 ribu/m2 = Bisa Nego) Hubungi : Benny = 08126600950, Ismail = 082170335151, Tam = 081363403172

YAN KONSTRUKSI

TUKANG JAWA PROFESIONAL Melayani : Desain, Perencanaan Taman, Landscape, Kolam Renang, Kolam Hias, Penghijauan, Renovasi, Bangun Rumah, Ruko, Kantor, Perawatan dan Finishing, Rangka Atap Baja Ringan Alamat : Perum. Pasir Putih Blok K No.4 HP. Kang Yayan (0812 688 46669) Kang Asep (0812 677 66067) 743

CD PEMBELAJARAN BAGI GURU, ORANG TUA, SISWA SEKOLAH Software Pembelajaran TK-SD-SMP-SMA Digital Laboratory SMP & SMA Fisika,Kimia,Biologi Digital Library SMP & SMA Software Sistem Manajemen Sekolah

info http://eazy-software.blogspot.com

Pesan - Antar Hub : AZZY Komp. Jondul IV QQ 19 Tabing - PDG 085216002106 / 083181388780

DIJUAL CEPAT

Rumah Kuala Nyiur I Blok C/16. 2 Lantai, 5 KT, 3 KM, PDAM. Hub : 081267072626 (Tanpa Perantara)

SHAMPO J B Shampo JB Formula Baru Hitamkan Rambut Putih Anda dan Tahan Lama

HP. 08126606724

767

KEHILANGAN

Terbit sejak 1948

Dompet wrna Hitam, Tgl.30 Juni 2011 disekitar Jl. Khatib Sulaiman, Jl. Hamka, Lubeg. Isi : SIM C, KTP, ATM BCA & Bank Nagari, serta surat penting lainnya. An. Afrianita. Bagi yang menemukan dimohon antar ke Redaksi Haluan Komp. Bandara Tabing Padang.

mak Ngah Khas Bukittinggi

TERSEDIA DI : CHRISTINE HAKIM, MAHKOTA TABING, MAHKOTA KHATIB, SHIRLEY ROHANA KUDUS DAN Uwan Simp. GIA BIM (BANDARA INTERNASIONAL MINANGKABAU)

DIJUAL

Tanah seluas 3 Ha, Hak Milik, Penawaran Rp.200 juta /Ha, di Liki Atas Muaro Labuah Kabupaten Solok Selatan, Hub :

0811873225 / 087826879

DIBUTUHKAN

2 (dua ) orang Pria, Usia 2540 th. Tamatan SMU/D3. Lamaran diantar ke : Jl. By Pass Ampalu KM.9 Padang. Kontak Person : Vivi, 085278870932


20

SABTU, 02 JULI 2011 M 02 SYA’BAN 1432 H

Ekonomi Bisnis

Harga Daging Sapi Naik DENI PRIMA

NAIK — Harga daging sapi di Pasar Raya Padang kembali naik menjadi Rp70 ribu perkilogram

JELANG TAHUN AJARAN BARU

Permintaan Seragam Sekolah Meningkat PADANG,HALUAN — Permintaan seragam sekolah meningkat jelang tahun ajaran baru. Mulai dari seragam SD, SMP, dan SMA. Begitu juga dengan jilbab. Hal itu disampaikan salah seorang pedagang seragam sekolah di Pasar Raya Padang, Aflinis (65), Jumat (1/7). Ia mengatakan penjualannya bisa mencapai Rp 4juta per hari. Padahal pada hari biasa hanya Rp200ribuRp400ribu per hari. “Kadang satu hari hanya terjual satu celana saja. Apalagi saat musim ujian, sempat tak ada satu pun yang laku hari itu,” katanya. Dikatakannya, dulu penjualannya mampu menyentuh angka Rp6-7 juta. Namun sejak sekolah mewajibkan membeli seragam di sekolah, maka siswa hanya membeli satu seragam saja di luar. Itu pun hanya berguna untuk hari pertama sekolah saja. “Jarang yang membeli lebih dari satu stel seragam. Baju muslim dan olah raga juga disediakan sekolah masing-masing,” ujarnya. Hal itu dibenarkan oleh seorang pembeli, Ida (45). Ia hanya membeli satu stel seragam saja untuk anaknya yang duduk di bangku SMP. “Nanti kan juga dapat dari sekolah. Jadi kenapa harus beli banyak? Satu kan sudah cukup untuk cadangan,” akunya. Ia bersama suaminya, Erwin (67)

telah berdagang seragam sekolah sejak tahun 1983. Dikatakannya berjualan seragam ini musiman. Artinya hanya laku pada momen-momen tertentu saja. “Kalau sedang tak musim, mau bagaimana lagi. Harus sabar menunggu musimnya datang,” katanya lagi. Untuk ukuran SD, harga satu stel seragam termasuk topi, jilbab dan dasi harganya Rp70ribu. Sedangkan SMP harganya Rp80ribu untuk satu

stel seragam, celana dan baju saja. Kemudian untuk ukuran SMA, Rp 85 ribu, juga baju dan celana saja, atribut lainnya dijual terpisah. Selain seragam sekolah, ia juga menyediakan jilbab, seragam mengaji, seragam bermain randai dan celana olah raga. Ia menjahitkan celana di daerah Lubuk Buaya. Sedangkan baju di Bukittinggi. Dua tempat itu sudah menjadi langganannya sejak lama. (h/cw12)

DENI PRIMA

MENGINGAT tahun ajaran baru,seorang anak didampinggi ibunnya untuk membeli pakain sekolah di Pasar Raya Padang

Garuda Beri Diskon untuk Pelajar/Mahasiswa

PADANG, HALUAN — Maskapai penerbangan Garuda Indonesia Airlines (GIA) memberikan diskon atau potongan harga tiket pesawat sebesar 25 persen kepada para pelajar dan mahasiswa. Diskon tersebut hanya berlaku untuk penerbangan dosmetik hingga akhir tahun ini. Manager Marketing Garuda Indonesia cabang Padang, Laras Widyo mengatakan, untuk mendapatkan potongan harga tersebut cukup menunjukkan kartu tanda pelajar atau mahasiswa ke kantor Garuda atau ke

outlet Garuda yang ada di Bandara Internasional Minangkabau (BIM). “Itu pun diberlakukan bagi para penumpang yang membeli tiket normal ekonomis, bukan tiket promo Garuda,” katanya ketika dihubungi Haluan, Jumat (1/ 7). Selama musim libur ini, katanya, tingkat hunian penumpang mencapai 90 persen. Sekitar 10 persen dikuasai oleh para penumpang kalangan pelajar dan mahasiswa yang mendapatkan diskon tersebut. “Dari 162 seat yang tersedia, diantaranya 150 seat ekonomis dan 12 seat bisnis, hanya 90 persen yang

Juni, Kota Padang Inflasi 0,11 Persen

PADANG, HALUAN — Pada Juni 2011 di Kota Padang terjadi inflasi sebesar 0,11 persen. Dari 66 kota IHK, 65 kota mengalami inflasi, dan hanya 1 kota mengalami deflasi. Demikian dikatakan Kepala Badan Pusat Statistik ( BPS) Sumbar Muchsin Ayub saat Berita Resmi Statistik ( BRS), Jumat (1/7). “Inflasi tertinggi terjadi di Ambon 3,76 persen dan terendah di Padang Sidempuan 0,04 persen. Deflasi hanya terjadi di Tanjung Pinang sebesar 0,57 persen. Sementara itu, Inflasi kota Padang menduduki posisi 63 tertinggi dari 65 kota yang mengalami inflasi,” ujar Muchsin. Inflasi kota Padang terjadi karena adanya kenaikan harga pada beberapa kelompok pengeluaran seperti kelompok makanan jadi, minuman, rokok & tembakau 1,44 persen, kelompok sandang 0,63 persen, kelompok kesehatan 0,23 persen, kelompok pendidikan, rekreasi dan olahraga 0,12 persen dan kelompok transpor, komunikasi & jasa keuangan 0,02 persen. Sedangkan kelompok bahan makanan dan kelompok perumahan, air, listrik dan bahan bakar mengalami deflasi masing-masing sebesar 0,64 persen dan 0,16 persen. Beberapa komoditas yang mengalami kenaikan harga selama bulan Juni 2011 antara lain: nasi, rokok kretek filter, daging ayam ras, telur ayam ras, bawang merah, tomat sayur, gambolo, tongkol, rokok putih, sate, dan sawi putih. “Sedangkan komoditas yang mengalami penurunan harga adalah: beras, cabe merah, batu bata dan petai,” jelasnya lagi. Sementara itu laju inflasi tahun kalender kota Padang (sampai dengan Juni 2011) tercatat sebesar 0,56 persen. Sedangkan laju inflasi “year on year” (Juni 2011 terhadap Juni 2010) tercatat sebesar 4,82 persen. Kemiskinan Dalam BRS itu juga dirilis jumlah penduduk miskin di Provinsi Sumatera Barat pada Maret 2011 yakni sebanyak 442.085 jiwa. Jumlah penduduk miskin di daerah pedesaan menurun sebanyak 22.249 jiwa, sebaliknya jumlah penduduk miskin perkotaan sebanyak 34.310 jiwa.(h/ita)

diisi penumpang. Sebanyak 10 persen diantaranya diisi oleh kalangan pelajar dan mahasiswa,” tutur Laras. Ia menambahkan, tidak ada melakukan penambahan jadwal penerbangan maupun kursi memasuki liburan panjang dari BIM Ketaping, Sumatera Barat dengan tujuan daerah Jakarta. “Lagi pula tingkat hunian kita hanya berada pada kisaran 90 persen yang diprediksi akan berlanjut pada tanggal 20 Juli mendatang. Jadi, kita tidak akan melakukan penambahan kursi,” ulasnya lagi. (h/mce)

PADANG, HALUAN — Harga daging sapi kembali mengalami kenaikan. Kini harganya mencapai Rp70 ribu per Kg. Padahal beberapa hari sebelumnya masih berkisar Rp60- Rp65ribu. Demikian diakui oleh salah seorang pedagang di Pasar Raya Padang, Joni (30), Jumat, (1/7).

Ia mengatakan harga daging sapi bulan ini tidak stabil dan berkemungkinan besar akan terus naik harganya. Mengenai pasokan, diakuinya berkurang dari biasanya. “Setelah pihak Australia menghentikan impor sapinya, pasokan daging sapi jadi berkurang,“ katanya. Tak seperti sebelumnya, ia kini hanya bisa mengandalkan daging sapi lokal saja dan jumlahnya tidak mencukupi permintaan konsumen. Berbeda dengan Joni, seorang pedagang lainnya, Boncin (55), mengaku masih menjual sapi impor Australia. “Saya masih menjual sapi impor dari Australia. Mereka tidak mungkin menghentikan impor daging ke negara kita karena Indonesia adalah pangsa pasar terbesarnya,” jelas pria yang telah berdagang daging sapi sejak 37 tahun yang lalu itu. Ia telah berlangganan sapi impor Australia sejak lama yaitu melalui PT. GLC Lampung. “Kerjasama itu masih berlangsung hingga sekarang. Jadi saya khusus menjual daging sapi impor saja,” katanya lagi. Diakuinya daging sapi impor lebih banyak dan menguntungkan dalam penjualan. Jika dirata-ratakan, seminggu belakangan, ia mampu menjual sekitar 500 Kg daging sapi segar. Jika untuk sapi lokal, jumlah itu setara dengan lima ekor sapi. Sedangkan untuk sapi impor hanya dua ekor sapi saja. Menurutnya pasokan sapi lokal tak akan mencukupi kebutuhan masyarakat. apalagi menjelang bulan ramadan dan hari raya Idul Fitri nanti. Impor sapi dari Australia masih sangat dibutuhkan. Namun menurut data sementara Sensus Ternak 2011 yang dimulai sejak awal Juni 2011 dan diklaim telah rampung 93%-94%, jumlah populasi sapi potong di seluruh Indonesia ternyata mencapai 14 juta ekor, sapi perah 400.000 ekor, dan kerbau 1,1 juta ekor. Sedangkan konsumsi daging sapi di Indonesia hanya sekitar 2 kilogram per kapita selama setahun. (h/cw12)

Harga Buah Pir Naik PADANG, HALUAN — Menjelang bulan Ramadan, buahbuahan terutama buah impor seperti buah pir, mengalami kenaikan harga dari kisaran Rp13 ribu sampai Rp15 ribu meningkat jadi harga Rp17 ribu per kilogramnya. “Dari sekian banyak buah, hanya harga buah pir saja yang mulai melonjak naik dengan selisih harga yang cukup tinggi dari harga biasa,” kata pedagang buah di Jalan Ahmad Yani Padang, Ali (32) yang ditemui Haluan, baru-baru ini. Tidak buah pir saja, bahkan duku atau lansek (langsat) yang baru memasuki musim panen

harganya juga terbilang mahal. Saat ini harga per kilogramnya sekitar Rp15 ribu, dan ketika buah tersebut mulai banjir dipasaran harganya hanya sekitar Rp5 ribu hingga Rp7 ribu per kilogramnya. Selebihnya, harga buah yang lainnya masih berada pada harga stabil. Seperti harga buah jeruk jenis brastagi medan yang banyak dikonsumsi masyarakat, saat ini harganya sekitar Rp18 ribu hingga Rp20 ribu per kilogram, sesuai dengan bentuk ukuran besar atau kecilnya. Selanjutnya, buah lengkeng yang semulanya sekitar Rp26

ribu per kilogram, menjadi Rp27 ribu hingga Rp28 ribu per kilogram. Lalu, harga anggur hitam saat ini mencapai Rp60 ribu per kilo, sedangkan anggur merah sekitar Rp50 ribu. Selanjutnya, apel fuji dengan kisaran Rp20-Rp21 ribu per kilonya. Begitu juga dengan apel merah sekitar Rp22 ribu per kilo dan apel hijau sebesar Rp23 ribu per kilo. “Semua harga bersifat fluktuatif sesuai dengan musim, atau cuaca, begitu juga dengan biaya operasional, karena hampir semuanya merupakan buah impor,” ulasnya lagi. (h/mce)

MENJELANG bulan Ramadan, buah-buahan terutama buah impor seperti buah pir, mengalami kenaikan harga dari kisaran Rp13 ribu sampai Rp15 ribu meningkat jadi harga Rp17 ribu per kilogramnya. NET


Ekonomi Bisnis

21

Petani Pessel Nikmati Kenaikan Harga Cengkeh

Lingkar Ekspor Indonesia Capai Rekor Tertinggi JAKARTA, HALUAN — Kepala Badan Pusat Statisik (BPS), Rusman Heriawan menyampaikan nilai total ekspor bulan Mei 2011 mencapai 18,33 miliar dollar AS. Nilai tersebut merupakan rekor yang tertinggi sepanjang sejarah ekspor Indonesia. “Bahwa ini rekor terbaru bagi sejarah ekspor kita. Jadi ini adalah capaian tertinggi selama ini untuk ekspor Indonesia,” ungkap Rusman, di Jakarta, Jumat ( 1/7 ). Pencapaian ekspor bulan ini, lanjut Rusman, memecahkan rekor yang pernah dicapai pada Desember 2010 sebesar 16,83 miliar dollar AS. Berdasarkan year on year, nilai ekspor bulan ini mengalami kenaikan yang cukup signifikan sebesar 45,29 persen. Pada bulan Mei tahun lalu, ekspor hanya mencapai 12,62 miliar dollar AS. Sementara itu, berdasarkan sektor, ekspor migas mengalami kenaikan sebesar 13,33 persen dari bulan April 2011 , menjadi 4,1 miliar dollar AS. Kenaikan ini lebih tinggi ketimbang ekspor non-migas dengan persentase sebesar 10,03 persen, menjadi 14,42 miliar dollar AS pada Mei 2011. Pada ekspor non-migas, peningkatan terbesar terjadi pada komoditas lemak dan minyak hewan atau nabati dengan nilai 665 ,8 juta dollar AS dari April 2011 . Bahan bakar mineral menempati peningkatan terbesar kedua dengan nilai 511 ,1 juta dollar AS. Secara kumulatif, nilai total ekspor Indonesia selama JanuariMei 2011 , telah mencapai 80,28 miliar dollar AS. Angka tersebut meningkat 33,37 persen dari periode yang sama tahun sebelumnya. Dengan ekspor nonmigas masih mendominasi total ekspor sebesar 64,25 miliar dollar AS. Untuk tujuan ekspor non-migas, China menempati posisi pertama dengan nilai mencapai 1,81 miliar dollar AS. Disusul Jepang (1,53 miliar dollar AS) dan Amerika Serikat (1,32 miliar dollar AS). Kontribusi ketiga negara tersebut mencapai 32,75 persen dari total ekspor Indonesia pada Mei 2011 .(ant)

SABTU, 02 JULI 2011 M 02 SYA’BAN 1432 H

PAINAN, HALUAN — Harga komoditi cengkeh kering di Pesisir Selatan mengalami kenaikan dari Rp75 ribu menjadi Rp85 ribu per kg. Kondisi ini membuat para petani cengkeh merasa lega, pasalnya hasil produksi yang diperoleh dapat memenuhi berbagai kebutuhan keluarga, bahkan ada yang membangun rumah dari hasil produksi cengkeh dalam kondisi yang serba sulit saat ini . Salah seorang petani cengkeh Koto Ranah kecamatan Bayu Pessel Ulir mengatakan, produksinya cengkeh saat ini cukup dapat dibanggakan. Beberapa tahun lalu produksi cengkeh merupakan andalan pendapatan ekonomi masyarakat, dan kebanggaan itu sirna setelah tana-

man cengkeh banyak yang mati terserang hama penyakit. Kemudian tidak banyak yang hidup dan sisa dari kematian inilah yang menjadi tulang punggung ekonomi keluarga, di samping tanaman lain yang menghasilkan. Dengan mahalnya harga cengkeh membuat masyarakat bangga, apalagi bagi mereka yang mengharapkan tani sebagai sumber pendapatan. Dengan tingginya harga produksi tanaman ini dapat meringankan beban keluarga kendatipun masa panennya terjadi musiman. Pedagang pengumpul juga mengharapkan harga cengkeh tinggi di

pasaran karena mereka juga akan mendapat untung yang besar. Untuk mendapatkan cengkeh pedagang terpaksa mengunjungi nagari yang ada di Pessel termasuk juga membeli cengkeh di pasar tradisional yang dibawa oleh masyarakat dari pelosok perkampung. Produksi cengkeh di daerah Pessel saat ini tidak banyak, pasalnya para petani saat ini mulai membudayakan cengkeh sejak beberapa tahun lalu namun belum berproduksi, tanaman ini didominasi pada daerah perbukitan dan daerah lahan kritis, seperti di Bukit Batu Licin Api Api Kecamatan Bayang, Batu kalang Carocok Tarusan dan daerah lainnya tersebar di Pessel. Kondisi cengkeh saat ini dalam masa usia remaja dan beberapa tahun kedepan sudah mulai panen. (h/mjn)

Rubrik

USAHA ANDA ngannya berjalan tidak secepat yang saya targetkan, sedangkan bentuk promosi sudah saya jalankan. Menurut mister apa yang sebaiknya saya lakukan dan rencanakan untuk mempercepat perkembangan bengkel. Saya sangat berharap bantuan berupa jawaban dari Bapak. Terima kasih. Wakal – Jati. Padang 081374203XXX

Diasuh Oleh:

Dedi Vitra Johor

Email: contact@asbconsulting.co.id Mr.Dedi : Sekarang saya sedang mengelola sebuah bengkel yang sudah berjalan 6 bulan, tapi perkemba-

JAWABAN : Pak Wakal yang terhormat, ada beberapa cara orang untuk memulai usaha, salah satunya dengan membuat rencana usaha terlebih dahulu. Artinya, sebelum membuka usaha bengkel, rencana diatas kertas telah dituangkan, seperti siapa pasar yang akan dibidik, bagaimana merebut pasar, apa kelemahan bengkel dan apa kekuatan bengkel. Ter-

ANT

BAJU BONEKA — Seorang anak mengikuti kelas menjahit baju boneka, yang digelar di Tunjungan Plasa Surabaya mulai Kamis (30/6). Kegiatan helatan Arva School of Fashion Surabaya tersebut, bertujuan untuk mengisi liburan sekolah sembari menumbuhkan kreatifitas di bidang modes sejak dini.

Mengelola Bengkel

masuk perbedaan apa yang ditawarkan dengan bengkel lain sehingga orang tertarik. Termasuk apa saja yang akan dilakukan didalam enam bulan pertama dan enam bulan berikutnya. Hal-hal seperti diatas dituangkan dalam bentuk Business Plan (Rencana Usaha) dan cara seperti ini disebut planning-action. Ada juga pelaku usaha yang memulai dengan tindakan dulu kemudian baru membuat rencananya. biasanya usaha kecil yang lahir dari usaha rumah tangga. “Dimana tumbuh disitu disiangi “ kata istilah orang kita. Untuk pemula memulai usaha seperti ini mungkin boleh saja diterapkan, namun bila untuk lebih terarah sebaiknya anda memiliki rencana pemasaran walaupun itu sederhana. Persoalan yang besar bukan menentukan pasar bengkel,

dan bagiamana memberitahu tentang jasa bengkel anda, tetapi yang lebih penting adalah kemauan keras membangun bahwa bengkel anda adalah tempat yang dapat dipercaya mampu memperbaiki setiap. Keluhan dan anda adalah dokternya. Terdapat dua kajian yang perlu anda periksa kebelakang, apakah rencana pemasaran bangkel yang anda buat sudah tepat sasaran, siapakah pasar bengkel yang anda buat, Umum kah atau ada yang agak spesifik kah. Contohnya, mungkin anda ahli dibidang perbaikan mesin, jika ini yang menjadi daya tarik bangunlah ini dan promosikanlah ini. Kegagalan perencanan juga bisa terjadi anda terlalu over estimate sehingga target penjualan dalam kurun waktu enam bulan itu dipatok sangat tinggi. Padahal

inilah masa-masa anda mengeluarkan biaya promosi yang tinggi dan pak, saya sarankan cobalah untuk realistis dengan angkaangka penjualan dan buatlah pelayanan yang agak unik ke pelangaan. Kedepan pengenalan bengkel anda tidak hanya dengan promosi lewat iklan saja, namun akan sangat efektif sekali jika jasa anda dikenal oleh pelanggan melalui mulut ke mulut dan pastikan kualitas mekanik anda adalah nomor satu. Salah satunya gunakan jurus promosi USP ( not Uniq selling Point) tapi Ultimate advantage, Sensational offering dan Promise. Maksud saya memang harus nyata keunggulan kita dan disampaikan secara sensasional secara bisa dipercaya. Demikian, semoga bermanfaat Salam super mantap.***


22

SABTU, 02 JULI 2011 M 02 SYA’BAN 1432 H

PENGUMUMAN (No: 03/PENG/TES-FT-FP/RR.Sumbar/VI-2011) HASIL TES POTENSI AKADEMIK & PHISYCHOTEST BERDASARKAN RANGKING CALON FASILITATOR PEMBERDAYAAN KEGIATAN LANJUTAN TAHAP III REHABILITASI DAN REKONSTRUKSI SEKTOR PERUMAHAN PASCA GEMPA 30 SEPTEMBER 2009 BADAN NASIONAL PENANGGULANGAN BENCANA (BNPB) PROVINSI SUMATERA BARAT - TAHUN ANGGARAN 2011 NO

NAMA

ALAMAT

NO

NAMA

KOTA PADANG 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29 30 31 32 33 34 35 36 37 38 39 40 41 42 43 44 45 46 47 48 49 50 51 52 53 54 55 56 57 58 59 60 61 62 63 64 65 66 67 68 69 70 71 72 73 74 75 76 77 78 79 80 81 82 83 84 85 86 87 88 89 90 91 92 93 94 95 96 97 98 99 100 101 102 103 104 105 106 107 108 109 110 111 112 113 114 115 116 117 118 119 120 121 122 123 124 125 126 127 128 129 130 131 132 133 134 135 136 137 138 139 140 141 142 143 144 145 146 147 148 149 150 151 152 153 154 155 156 157 158 159 160 161 162 163 164

YUZAFRI YANTI, A.Md LIDIA, SP RISMARINI RUSTAM TRISMA EVA MELIA, SE DARYATNO, SE EVI ENDRI RENI AVIA, S.S ANGELA PUTRI PRIVITASARI, SS PRATIWI PUJI LASTARI, SE MUTIA, SE RIEN FARAH DIANA, A.Md DESI VESWARNI, ST ARIEFIYAH DRAJAD,S.Psi ADITIA BUDIMAN,SS DINO PUTRA, S.Pd TRISMA EVA MELIA, SE SYAHRIZAL,A.Md. SUPRINALDI, A.Md YUNITA SESIANTI AGUNG M. ILHAM, Amd REZA HERMAWAN EDWANDI, SH RITA HAYATI, SS SRI OKTAVRINA, ST RENNY SILVIA, SH RYKHO AZLY, ST DONNI YOHANDA, S.Sos ARRY SHALLAMON, S.Kom YOKI MARZEKI. M, SH BENY OKTAVIANDHY, ST GITA FRISKA, SE KUMALA SARI,S.Pd ADE SURYANI SYAFITRI, S.Pd DANI ISKANDAR, ST RESI OKTAVIA, SE YADEK DARWIN, A.md FEBRIYANTI, S.Kom MURLENY MUNIR A.Md RINI HANDAYANI, S.Sos MESTRI LONA HOSEN AHMAD FADHIL, SHI DIKKI HARIYANTO A.Md ISMAN, SH LISA JAMILAH , S.Pd KHAIRUL FUAD, SE ROLA SARI, SH FEBY MEILINA, SE DEWI ANDESKA, S.E SRI MUSVITA, A.Md FIOLA FINOMIA HONESTY, SE YUSNOVITA, A.Md FEDRI ADINATA, A.Md MARIA SYARIF, SH SURAIYA SYOFYAN, A.Md ALEXANDER, S.Pt RIKA SRI WARDANINGSIH, SE YONG AGRIES, S.Psi REFI MARWIN NATA, S.Kom DEDE DARMAN, ST FEBRI AKMAL, ST WARDIYAN RESMON, ST ARIEF AL FAISYAR, ST LIZA GUSTIA, SE DESWITA TRISANTI REFI YUNIOR AFDAL, SE YEKI OKTARIANDI METRA ARIES, S.Sos NIKE RAHMAWATI, ST NOVRIANI, S Kom IRWIN MIRZA UMAMI , SP EKA MORIZA, SE OTMARULY A.Md RENI WATI YOGA, ST HANCES, ST HERU ANDRIANO TAUFIK AKBAR, S.Pd SRI INDRAYANI, SE ANTHONY , SE RIKO FEBRIAN, SS TAUFID SYAHNUR, SH ATRIANTO, ST KUSWATI, ST ROSMAWELTI, ST ALVICKY HIDAYAT, SE FATIMAH YULIANA, SE MUHAMMMAD HASAN AGUSTA, S.H Drs. AMLIS CHATIB MARAJO BONITA BHITSE LEDIANA SARI, SH ANGGRE FANI LESTARI,SH AFRIDON, S.Sos SRI AYU NATALIA, SE FITRI LALITA SARI, SH SANDRO YUNIOR, ST LIZA SARI RITA SURYATI, A.Md RIZKI ADINATA, A.Md SHERLY YOLANDA, S.Kom DEVI SUSANTI, SE NISWAH , SE SRI ROZI, A.Md TASMAN, S. Sos POPI KURNIA,SH HANDAYANI EXTANTA RIAWATI NINGSIH, SE RIYENTI NUHAR,SH NOVI KUMALA SARI, S.Pt JELISYE PUTRI CENERY, SH VENDRI ADITYA Rs, SH PUTRI ANGGRAINI, S. Kom MIRA ANDRIANTI MOSFIARIYON, SH RICE YUNITA,SE DESRIANTO, ST AlI JUMASRIAL, ST MAHDIYAL HASAN, SH EKA JUWANDA, ST RITA DESWITA ANWAR, S.PT DEFIRA YUNITA, SE RAHMA ADERIZA, A.Md AYUCI RIANTI, S.Pd RIO PARMA, SE MIRA ANGGRAINI, SE AFRIDA, S.Ag PUSPITA SARI, A.Md OZY YEFARI A.Md DARMAIZEN, SH RIZAL ANTONI, Sag RAFI CANDRA, S.Pd YANOSTA NADIA, S Kom DINA HADISAHARA, A.Md INDRA SINTA , ST NASLIATUL FUAD, SE DERI MUKHTAR, ST JEANNY PURNAMASARI, S.Kom DOLI WAHYUDI ST DESI DEFRIYANTI, Spd HASBULLAH, S.Sos.i TIARA YUNISARI, SH AFNILIDA, A.Md REVI MARWIN NATA VIVI HANDAYANI, SP JUEL PEREIRRA, SE DARMAWANGSA, SE RIKA NOVRI SUSANTI, ST MEYTI PERMATASARI AZIJA IKA POPINO, S.Kom PRADEWI PUTRA ROLLY WARDIYAN, A.Md ARIEF ARSADA ADRI MARTHA AMKA, S.Pt DEVI DIANY SH NIKELA SEPTI PERMANASARI HARRY RINALDI GRUNO YEFERSON, A.Md MUTHARRAH ARHAM YULI SUSANTI, S.Sos NURMALIA PUSPITA SARI, S.Psi MUSMELAZ ELFITRIANA, SE MELVIN BELLI, SE FERINA FADLIM LIRA NOVIRANTI, SE Hafizul Muslih, SH A. RAHMATULLAH AZIZ ST DESRI MAULANA, A.Md

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19

MIRAWATI, Amd ULTI FAKTA PUTRA HENDRA MARTHA BASRAN BASIR, SP Ade Mori, A.Md YULIA FITRI, A.Md MARDIOS, ST HELMI YUNIZIR, SH LINOVIOTA, S.Sos FERI EKA PUTRA, SE RIZKY DWI NOVERISHA, A.Md MUTIA SISKA DEWI, S.Pd RIEKY S, A.Md MULYAHADI PUTRA S.SOS MEYTI PERMATA SARI,AMD SYOFNIA SISKA, S.Si RIZA SYOFIANI, SP NOFRIZAL, SP FADILLAH FITRI, S.Pt

Jl. Pramuka I No. 22 Lolong Belanti Padang Cingkariang I Kec. Banuhampu Kab. Agam JL DELIMA 1 NO 203 BELIMBING PADANG Jl. Bhayangkara / 44, Lb. Buaya,Kec. Koto Tangah, Padang Kel. Lb. Minturun Sei. Lareh RT 2 RW 4 No. 22 Jl. Wira Sakti 5 No.42 Perumdam I Siteba Padang Jl. Patimura No.1 A Jl Bandar Purus No 23 Rt 01/03 Kel Padang Pasir Padang Barat Jl. Jayapura F / 17, Asratek, Ulak Karang Komp. Wisma Indah VII Blok J/7 Tabing Padang Jl. Marapalam II No. 2 Padang Komplek Perumdam III/4 Blok J/16 Kel. Dadok Tunggul Hitam padang Jl.Komp Villa Bukit Permai H.16RT/RW.005/002 Pauh JL.VETERAN NO 47C PURUS TENGAHPADANG Kampung Jambak RT 01/ 5 KPIK Padang Jl. Bhayangkara / 44, Lb. Buaya,Kec. Koto Tangah, Padang Jorong Kubu Nan V, Batipuah. Tanah datar Pasir Parupuak No. 71 Padang Jl. Raya Padang Indarung km23 Jl. Mandaliko No 18 Cengkeh padang Jl. Bali Blok H No.14 Ulak Karang Padang Jl. Timor No. 6 A Ulak Karang Padang Jl. Bandes Binuang No. 50 Kel. Binuang Durian Taruang No. 62 RT/RW 02/VII Jl. Alang Lawas IVNo. 25 Padang Komplek SDN No.22 Andalas Kec.Padang Timur Jl. By Pass No. 30 RT 3 RW 10 Lubuk Begalung Padang Jondul Raya Sakti Blok O No. 7 Jl. Dr. M. Hatta No. 25 Pasar Ambacang Kuranji Padang Komp. Mutiara Indah No. 14 Padang Besi LUKI Jl. Gurun laweh No.3 Rt/Rw : 03/05 lubeg Padang Jl.Bayangkara Gang Sakato No.27 Dadok Tunggul Hitam Jl. Delima Raya No. 12 Perum Belimbing Kuranji Jl. Palembang No.38 Gaung Teluk Bayur Padang' Perum Jabal Rahmah SEI Sapih Blok AA No.6 Ujung Guguk Baso, Agam Jl. Sei Sirah No. 14 RT 001 RW 002 Kel. Rimbo Kaluang Padang Barat Jalan sarang gagak no.200, anduring , Padang Jl. Mustika II No. 55 Kel. Pegambiran Ampalu Nan XX Lubuk Begalung Jln. Beringin Baru No. 27 Lolong Padang Jalan Kampung Klawi No.26 Jl. Bandes KP. Baru Berok RT 002 RW 001 Padang JL.PARAK LAWEH GANG CITRA NO 49 Jambak, Koto Tinggi Baso Komp Jondul III Blok E/ 4 RT 003/011 Kel Bungo Pasang Koto Tangah Padang Jl Dr M Hatta No 38 RT 3/1 Kel Psr Ambacang Kuranji Padang Jln. Palangkaraya S/5 Asratek Padang Air Tawar Barat, Padang Parak Kopi Rt 02 Rw X No. 6 Kel. Alai Parak Kopi Jln. Puma No. 23 Tunggul Hitam Padang Jl. Andalas timur No.2 Padang Jl. Bunda VI No. 26 A Ulak Karang Utara - Padang Jl. Veteran Dalam No.36 Padang Jl. Kamang No.16 Jati Padang Jl. Bahari No. 79 Ulak Karang Jl. Tenggiri No.5 C Ulak Karang Jl. Simpang Berok No.210 Kenagarian Hilalang Indera Pura Kampung Paulasan No.44 Parak Gadang Timur Tanjung Aur no 23B Lubeg Padang Palapa Saiyo Blok C No.15 PADANG Pariaman Jln. Raya Tua Pejat KM 8 Sipora Utara Kepulauan Mentawai Jln. Garuda Utama Blok D/10 Gadut Padang Komplek Parupuk Tabing Padang Jl. Sawah Liat No.34 A Nangglo PADANG Wisma Indah Padang Tobo ladang, Pakan Sinayan, Banuhampa Agam Jln. Musi No. 32 Kel. Rimbo Kaluang Purus Atas Padang Teratak Panas Balai Salasa Kec. Ranah Pesisir Kab. Pesisir Selatan Jln. Purus IV No. 26 Padang Jln. Batu Gadang No. 27 Kec. Lubuk Kilangan Padang Jl KH Dewantoro No 179 Kel Tanah Garam Kota Solok Komplek Jondul I Blok N/No. 5 Parupuk Tabing Padang Komplek Cendana Blok K No. 12 Parupuk Tabing Padang Jl. Raya Mesjid Akbar petak 10 Jati Padang Komp Cendana Blok O No 1 RW 14 Jl. Sibolga Wisma Indah IV Siteba Padang Jl. Palembang Blok D/1 No.7 Wisma Indah Siteba Jl. Cindurmato Kompl. Taman Graha Indah Lestari No. B/5 Lapai Padang Wisma indah 5 No.3 Jl Tunggang No 17 RT 03/02 Kel Psr Ambacang Kuranji Padang Jl. Kandis I no 38 RT 03 RW 06 Kamp Olo Kec Nanggalo Padang Jl. Pepaya VI No. 201 Perumnas Belimbing Kec. Kuranji Komp. Mega Mulia F1/7 Kuranji, Padang Padang Jl. Raya Solok-Padang Km. 7 No. 128 Jua Gaek Kotobaru, Kec. Kubung, Kab. Solok Jl. Kemayoran No.5 Parupuk Tabing Perm. Belanti Permai II blok D No. 5 Jl Padang III/ 420 RT 04/V Kel Surau Gadang Siteba Padang Komplek Griya Elok Blok H-I JL AHMAD HOSEN NO 34A RT 02 RW 02 BANDAR BUAT PADANG Jl. SMP 21 Padang No. 23 RT 02 RW VI Kel. Bandar Buat JL. Belanti Barat I No.1 Padang Kayu Kalek Kambang Kec. Lengnyang Kab Pas-sel Jl. Raya Khatib Suliman No.21 Padang PERUM TARATAK PANEH PADANG Bukit Ganggang Kel. Campago Kec. V Koto Kp. Dalam Pariaman Komp. Pelana Indah Blok D1 No. 15 Pampangan Padang Komplek Singgalang Blok B2 No.7 Jl. Timur No.5 D Padang Jl. By Pass Km3 Gulai Bancah No.25 Bukittinggi Kamp. Tanjung Durian, Depan Mesjid Nuul Yaqin, Kenagarian Pasar Baru, Kec. Bayang, Kab. Pesisir Selatan JL.SIMP HILALANG RT05 RW02 BT KABUNG GANTING KOTO TANGAH PADANG KOMP VILLA BUKIT BERLINDO BLOK B/11 GN PANGGILUN PADANG Komp. Pola Mas No 7 Andalas Padang JL MANDIANGIN RT 02 RW 07 DADOK TUNGGUL HITAM KOTO TANGAH PADANG Jl. Bagindo Aziz Chan No. 82 D Kec. Pariaman Tengah Jl. Syech Abd. Arief (Depan Akper) Ampalu Pariaman Utara Jl. Belibis Blok A No. 8 Air Tawar Padang Komp. Berlindo Tahap 2 Blok AA/14 Tabing Padang Parak laweh RT 02 / RW 09 No 2A Padang Sukarman S.Pd Kepala SD No. 33 Kapujan Kenagiarian Koto Berapak Bayang Kab. Pessel KOMP. RAHAKA GRIYA PERMAI BLOK K/24 LUBUK BUAYA Komplek Dinas pertanian Tanaman Pangan Painan, Kab. Pesisir Selatan Koto Jua Pasar Baru Bayang Pesisir Selatan Pasar Ganting Muranggi Pariaman Selatan Kota Pariaman Kel. Koto Pulai RT 1 RW 2 No.48 Jl. Khatib Sulaiman No.63 Padang Pasa Pakandangan Kec Enam Lingkung Kab Padang Pariaman Jl. Sikumpai No. 22 RT/RW 04/03 Tabing Jl. Sikumpai No. 22 RT 4 RW III Tabing Padang Komp. Pasir Putih Blok E No. 20 Tabing Padanh Jl. Simp.SPN Padang Besi No.24 Indarung Padang Koto Jua Pasar Baru Bayang Pesisir Selatan Depan Mesjid Jami'atul A'la, Kenagarian Koto Berapak, Kec. Bayang, Kab. Pesisir Selatan Jl. M Yamin No. 78 Batusangkar Bandar Buat RW III/ RT 03. No. 36 Tanah Kareh Kanagarian Gurun Panjang Kec. Bayang Pesisr Selatan Jl. Bariang Indah 3 No. 1 RT 02 RW 02 Anduring Padang Jln. Sutomo No. 98C Marapalam Padang Jl. Anyelir No. 01 Desa Balai Gadang, Koto Tangah Padang Jl. Sudirman No.39 Asam Jawa Lubuk Alung Padang Pariaman Lima Puluh Kota Jl. Andalas I No. 25 Kel. Andalas Padang Timur Komp. Filano Jaya I Blok C 2 No. 1 Jl. Soekarno Hatta Gg Swadaya No. 52 Kec. Mandiangin Koto Selayan Bukittinggi Perumahan Sumbar Blok E/12 Aie Pacah Padang Ampang Kp. Jambak No.22 Rt/Rw:03/06 Padang Komplek Palimo Indah Blok U No.2 Cupak Tangah Pauh Padang Jl. Syeh Burhanudin Enam Lingkung Padang Pariaman Padang Lubuk Gambir Bayang Pessel Perum Villa Mega Blok A3 No. 12 RT 1 RW XIII Kel. Mata Air Padang Padang Nanggalo, siteba Komp. Astek Blok T No. 7 Kel. Kalumbuk Kec. Kuranji Perum Juanda Blok F 23 Belakang SD 27 Lubuk Buaya RT 2 RW 5 Lubuk Buaya Padang Jl. Koto Aur malintang Jl. Manggis Raya No.5 Perumnas Belimbing Padang Perum Tunggul Hitam Komplek Jondul I Blok E No. 10 Parupuk Tabing Padang Jl. Gajah Mada No. 20 B Nanggalo Padang Jl. Raya Padang Pinan Bungus Padang Perumdam Tgl Hitam WiSMA INDAH 5 BLOK J 1 NO 3 PADANG Wisma Asri No.4 Jl. Raya Km 24 Indarung Komplek Mawar Putih No.10 Padang Wisma Indah 5 No.3 Tabing Komplek Terandam No.54 Andalas Padang Komplek Ranah Minang Pasar Usang Duku Pd Pariaman Jl. Rasuna Said No 62 E Padang Kec. Padang Timur Kel. Jati Baru Padang Jl. Garuda no. 5 Air Tawar Barat Padang Komp. Kuranji Permai No. F16 Padang

ALAMAT PADANG PARIAMAN

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29 30 31 32 33 34 35 36 37 38 39 40 41 42 43 44 45 46 47 48 49 50 51 52 53 54 55 56 57 58 59 60 61 62 63 64 65 66 67 68

RITA SUSANTI, S.TP DWINA ELISA, S.IP MUSNI WELVITA, S.Pd NIA THERESSIA TIFANI,A.Md SOLFIA ULFAH, S.Ap ENGLIA DESNIM SILVIA, SE MISBAHUDDIN, SE ASMULIADI, ST DARMOANDA YULIA SE ARDI, A.Md SONIA BENI, S.Sos SISKA DWITA, SH SILVIA YULIANTI,SH HENDRI RAHIM, S.Kom DWINTA RIMAYANTI, S.Kom ASMIRAWATI, S.Pd YUDI ELFIRA, A.Md ADRIL MAHAPUTRA YOST, A.Md ADEK HIRZAL ASMIWAHYUNI, S.Pd NOVELIA, SE SILVIA RIDWAN, S.Si VIVI RAFLES, Amd BUDIMAN, SH SONNY FERARRI, Amd NOVIANTI, AM.d NOFRIZA DESSY MARLINA, A.Md MUCHTY FAISAL, A.Md SYEFTRIADI, A.Md YULIAN DICKI, SE SANDRO YUNIOR, A.Md. Kep ZULVIA, A.Md ANTONI HENDRA, SH FAUZAN, ST RIKA WULANDARI RAYMOND DAVERSON, A Md SILVIA DESRINA, SP ZUHELMA,Amd INDAH PURNAMA SARI, SE JUHELMAN NENGSIH, S.Psi FITRI YENNI, S.Pt IKHWANI PUTRI, SH RIZA NUR HAYATI ROSSE IRAWINA, A.Md DINI MOLINA, S.Sos RIRI NOVRIANTI, Amd BUDI HARYANTO, A.Md CENDRA GUSTI Amd LIZA MARIA, SE HEPRA DWI PUTRA, A.Md WARNIDA, A.Md DIAN NOVITA,Amd RIKA ARIYANTI, SE IRMA OFTAVIANI,SPT HENDRIYANTO. SE NOVRADONAL, ST YOHANES AURI, A.Md DEWI ANGREYANI, S.Sos ENDARI ISTANTI, SP RAHMI MAULANTI SE NERRY FIRMANSYAH, SH MARVITA SARI, SH Lilia Bestari JAMUAR, SPT ALFERRY HARRY HANDAYANI, S.TP. Yusrizal, SE

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10

REZI RAHMAZONA,S.Sos MIRNA GAFUR, ST DINY HARINY, SE HIJRIANI, S.Kom NILA OKZARMI, S.P HIVAND RONALD, S.Kom RULLY YOSERIZAL, SE SATRIA FERRY SH SILZIA, SPd NANDA SANDRA, S.Sos

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11

SASRANA OTMAN, ST NITA MAHYUDDIN,SE HARDI SONNEDI, STP DESI NORITA, SE RENO MUSTIKA SARI, SH BENI JAYA PUTRA, A.Md DESRI YENNI.A, A.Md EKO MAHYUNI YULLI SUSANTI ENI PUSPITA STP EKO WAHYUDI, SE

Jl. Guguk Sirabu, Jorong Banda Gadang, Kel. Nagari Matua Hilia, Kec. Matur, Agam JL ABDUL MUIS NO 25 KEL TARATAK PARIAMAN TENGAH Lima Puluh Kota Jl M Yamin No 20 A Kel Taratak Kec Pariaman Tengah Kota Pariaman Jl. M. Yamin No. 20 A Simp. Taratak Kec. Pariaman Tengah Sungai Geringging, Pd. Pariaman Simp. Malai Sungai Geringging Wisma Lapai Indah Padang Perum Taman Grafari Jl. Sam Ratulangi no 1 Pariaman Kompleks Villaku Indah III, Blok N / , By Pass, Padang

1 2 3 4 5

DEVA DELYA INOOSHI, S.Pd Arwenda Armi, S.Kom Yulianis, S.Si Adek Hirzal, ST Roli Wardiyan, A.Md

Komplek Wisma Buana Indah 1 Blok E/5 Pilakut Kalumbuk Kuranji Padang Jl. Kamboja No. 9 RT 03 RW 09 Duri Barat Bengkalis Riau Ps. Baru Jorong Sikabu Nag. Kp. Tangah Lubuk Basung Jl. Imam Bonjol No. 32 Cimparuh Pariaman Perum Belimbing Jl Manggis Raya No 5 Padang

1 2 3 4 5 6 7

SONIA BENI, S.Sos ELTRICA, S.Pd HILDA NOVELIA,Adm RISNALDI, A.Md HARI FINALDI, ST LINTONG,SH NOVIA RAHMADANI, SH

Jl. Aru Lubuk Begalung No.22 Padang Tongar, Nag.Aia Gadang, Pasaman Barat Perumahan Graha Tata Bakrie BlokEE / 10,Kampung Kandang, Pariaman Jl. Mutiara Indah No. 49 Padang Besi LUKI Jl. Dr. M. Hatta No. 57 Anduring Ketaping Padang KOMP BSD I BLOK G/2 RT 04 RW 05 PASIE NAN TIGO PADANG Komplek BSD Pasir Kandang

1 2

RIKA NOVRI SUSANTI, ST ROLLY WARDIYAN, A.Md

Komp. Pertanian Barat No 2 G Bukittinggi Komplek Palimo Indah Blok U No.2 Cupak Tangah Pauh Padang Jl. Rawang Timur RT 1 RW 13 Padang Jln. Paus/ 8, Ulak Karang, Padang Padang Jorong Hilie Banda Panyakalan Kubung Solok Jl. Tj. Berok No.1 Kurao Pagang Jl. Raden Saleh, Gg.cimpago/ 14 RT 02/03, Kel. Flamboyan Baru, Padang Barat jl. Batung Taba No. 38 Lubeg Padang Jl. Rawang III No.11 Rawang Pd Selatan Jl. Aru Lubuk Begalung No.22 Padang Jl. KS Tubun Blok A No. 11 Aspolresta, Solok JL DALAM GADUNG NO 45 RT 01 RW 01 LUBEL BEGALUNG PADANG Jl. Kampung Terandam No.27 Rt/Rw :005/002 Andalas Jl. Ujung Tanah o. 16 Kel. Lubuk Begalung Tj. Aur Kel . Balai Gadang Kec. Koto Tangah Kota Padang Jl.Cendrawasih Blok K No.12 Parupuik Tabing Jondul IV Blok FF No. 11 Parupuk Tabing Padang Padang Pariaman Komp. Jondul Rawang Barat Blok BB No. 24 Padang Ampang RT/RW 02/06 No. 22 Padang Jl. Dobi 2 No. 33 Padang Jl. Dr.M.Hatta No 1A Pasar Ambacang Padang Batu Hampar Kec Akabiluru Limapuluh kota Perum Kamela II Blok B/16 Kel Pasia Nan Tigo Kec Koto Tangah Padang Jl. Kp. Tarandam No.7 Sungai Balai Jr. VI Koto Selatan Nagari Kinali Pasaman Barat Jl. Teknologi IV/A No.6 Siteba Padang Jl. Kampung Batu No. 165 Kel. Batang Arau, Padang Selatan Komp. Pelangi Indah A4/10 Korong Gadang Kuranji JL. Azizizi I No. 3 Andalas Jl. Mesjid Al- Munawarah 99 Aro, Talang Solok Bandar Purus No. 60 Padang Jl. Sawahan Timur No. 72 Padang JL GARUDA II/13 PERUMNAS AIR TAWAR PADANG PADANG Jln. Sawah Lunto No. 133 Perumnas Siteba Padang Koto Labuah Jr. Cingkariang Banuhampa Agam J JUNDU LAPAI NO 2A PADANG Jl Marapalam Indah V No 8 Padang JL SHINTA MELATI BLOK C/9 RT 02 RW 04 KAMP OLO NANGGALO PADANG Jl. Jendral Sudirman No. 85 B Pariaman Samping MTsN Pariaman Selatan Punggung Lading Pariaman Jl. Perjuangan II No. 16 A Jl. Adinegoro No. 1 Lubuk Buaya Jl. Gunung Merapi Komp. Belanti Indah C/2 Gunung Pangilun Padang Kompleks Griya Bunga Mas Blok B/4 Tabing Banuaran Nan XX No.7 Lubuk Begalung Padang Jl Banda Gadang No 132 Korong Pincuran Tujuh, Nagari Kepala Hilalang 2x11 Kayu Tanam Jl. Rimbo Panjang Belakang PLN Kp Tangah Punggung Kasik L Alung Jl. Bangka No. 1 Wisma Warta Ulak Karang Jl. Nangka No. 269 Kel. Ujung Gurun Padang Jl. Kampung Jua RT.03 RW.02 Kel. Kampung Jua Ke. Lubeg JL. Seberang Palinggam No.31 B Padang Jl. Jati Koto Panjang No. 5 RT 3 RW 4 Jati Padang JL.JATI KOTO PANJANG NO1 RT 03/RW 04 JATI PDG TIMUR PADANG Jl. Salak XII No. 379 RT 006/017 Gn Sarik Padang Jl. Lubuk Begalung No. 12 Padang Desa Bunga Tanjung Pariaman Timur Kota Pariaman Jl. Situpon Raya No. 20 N Gurun Panjang Bukittinggi Jl. Jakarta Blok K / 7 Ulak Karang Selatan Komplek Jondul IV Blok KK No. 7 RT 04 RW 12 Parupuk Tabing Kec. Koto Tangah Padang Kampung Tangah Punggung Kasiak Padang Pariaman Jalan Sudirman Pariaman Padang,komplek villano indah Jl. Syam Ratulangi, Pariaman Jl. Imam Bonjol No. 99 Cimparuh Pariaman

CADANGAN PADANG PARIAMAN Jl. Hamka No. 4 Kel. Tarok Dip Kec. Guguak Panjang Bukittinggi Komp.Taruko 3 Blok E No 4 Padang Gurun Laweh No.24 Rt/Rw:01/02 Anak Air RT 03/ VIII Kel. Batipuh Panjang Koto Tangah Komp.SPP-SPMA N Padang Jl. Pertanian Lubuk Minturun Koto Tangah Jl Cendrawasih Komplek PU No 1 Air Tawar Barat Padang Jl. Alai Timur No.42 RT 002/ RW 008 Kel. Alai Parak Kopi Kec. Padang Utara Jl. Ampang Karang Ganting No. 10 C RT 001 RW 005 Kuranji Padang Kompleks Lubuk Gading Permai 5 Blok F no. 2 Jl. Cendrawasih 3/87 Perum. ATB

AGAM

CADANGAN AGAM

PASAMAN BARAT

CADANGAN PASAMAN BARAT Komp. Astek Blok T No. 7 Kel. Kalumbuk Kec. Kuranji Jl. Manggis Raya No.5 Perumnas Belimbing Padang

PADANG, 02 JULI 2011 PANITIA REKRUITMENT

dto EDVIN HARDO, SE. MM KETUA

CADANGAN KOTA PADANG JL.JHONI ANWAR NO 83A PADANG Jl. Pramuka I No. 22 Lolong Belanti Padang WISMA INDAH 5 BLOK J NO 10 PADANG Jl. Kopi III. No.30 Alai Parak Kopi Padang Bintungan Kuranji Hilir Sungai Limau Padang Pariaman Jl. Mnunggal No. 5 Wisma Indah II Lapai Jl. Sawah Liat Kandis No. 36 RT.003 RW.III Jl. Aru Jaya No. 27 A Lubuk Begalung Padang Jl. Belakang Pasar Hilir No. 4 Padang Simp. IV Toboh No. 67 Kp. Dalam Pariaman Jl. Byduri VIII No. 170 Perum. Pegambiran Padang Jl. Dr. M. Hatta No. 13 Anduring Ketaping Padang Jl. Srigunting No. 9 ATB Padang Jl. Teuku Umar No. 1 D Alai Parak Kopi Padang JL. PEMUDA NO 45A PADANG Pasir Putih Blok K/5 RT 03/15 Kel Bungo Pasang Kec Koto Tangah Padang Jl. Mangga III No. 297 Perumnas Belimbing Padang Jl. M thamrin no. 64 Ganting Padang Jl. Padang III No. 411 Siteba Padang

CATATAN : BAGI YANG LULUS TES POTENSI AKADEMIK & PSYCHOTES HARAP DATANG PADA HARI : SELASA, TANGGAL : 5 JULI 2011 BERTEMPAT DI KAMPUS UBH GEDUNG PASCA SARJANA. (UNTUK WAWANCARA) Jl. Khatib Sulaiman Padang Jam : 08-00 WIB s/d selesai BERPAKAIAN : HITAM/PUTIH (LAKI-LAKI PAKAI DASI) DENGAN MEMBAWA IJAZAH & SURAT BERPENGALAMAN KERJA ASLI (BAGI YG ADA)


Sawahlunto Balaikota UGD RSUD Polresta Damkar Koramil Polsek Kota PLN Radio Pemda Telkom

23

Pemko Imbau Warga Ikut Asuransi Kesehatan

(0754) 61062 (0754) 61830 (0754) 62110 (0754) 61113 (0754) 61024 (0754) 61110 (0754) 61602 (0754) 61148 (0754) 61000

Lingkar Pemilihan Uda dan Uni Digelar SAWAHLUNTO, HALUAN — Sebanyak 36 calon uda dan uni akan berebut kursi sebagai duta wisata Sawahlunto 2011. Tidak tanggung-tanggung, kali ini Sawahlunto tidak hanya mengikutsertakan peserta lokal saja, melainkan membuka diri untuk umum. “Jadi siapa saja bisa mendaftar dan menjadi peserta untuk dapat menduduki kursi duta wisata Sawahlunto 2011,” ujar Sukri, Panitia Uda Uni Sawahlunto 2011 kepada Haluan, Jumat (1/7). Dari data yang ada, terlihat peserta yang mendaftar juga berasal dari Kota Padang, Bukittinggi hingga Lubuk Basung. Peserta sendiri lebih didominasi kaum hawa dibandingkan dengan kaum adam. Sukri mengatakan, saat ini sudah terdapat 36 calon uda uni, dan direncanakan pelaksanaan pemilihan uda uni selama dua hari Sabtu-Minggu (2-3/6) dapat berjalan dengan lancar. Rencananya lanjut Sukri, untuk hari pertama seluruh peserta akan dibekali dengan wawasan kepariwisataan, Bahasa Inggris, dan diakhiri dengan tour keliling kota lama Sawahlunto. “Untuk menentukan siapa yang akan terpilih, pada hari kedua seluruh peserta akan mengikuti penilaian, yang dilakukan tiga juri, masing-masing Susilo dari Kota Padang, Yulisna dari Sawahlunto dan Adi Muaris, Ketua LKAAM Sawahlunto,” ujarnya. Siapa yang nantinya akan terpilih dalam ajang yang sudah untuk keenam kalinya dilaksanakan itu, akan ikut bertanggung jawab dalam mempromosikan pariwisata Sawahlunto ke tingkat nasional maupun internasional. Pelaksanaan pemilihan uda dan uni Sawahlunto, akan dilaksanakan di Gedung Pusat Kebudayaan (GPK).(h/dil)

SAWAHLUNTO, HALUAN — Pemko Sawahlunto mengimbau seluruh kepala desa, dan lurah terus mengajak setiap warganya untuk masuk asuransi kesehatan. Hal itu sebagai jaminan bagi masyarakat, agar tidak terbebani ketika mengalami sakit.

“Jangan sampai masyarakat menjadi miskin gara-gara mengalami sakit. Kalau memiliki jaminan asuransi kesehatan, ketika sakit masyarakat tidak lagi perlu khawatir akan biaya yang akan dibebani,” ujar Walikota Sawahlunto, Amran Nur ketika bertatap muka dengan warga Desa Rantih Kecamatan Talawi, Kamis (30/6). Saat ini dari lebih 50 ribu masyarakat, sekitar 85 persen diantaranya telah mengikuti berbagai asuransi, baik Jamkesda, Jamkesmas, Askes, hingga JPKM. Khusus untuk JPKM, pemerintah memberikan subsidi sebanyak 50 persen dari biaya premi yang harus dibayarkan, yakni Rp5.000. “Jangan takut mengeluarkan uang untuk asuransi kesehatan. Sebab, kesehatan merupakan modal utama dalam menjalankan kehidupan,” ujar Amran. Apalah artinya uang Rp5.000 dibandingkan dengan jaminan kesehatan yang diberikan ketika mengalami sakit. Apalagi, jika dibandingkan dengan biaya merokok yang sebagian besar sudah menjadi candu bagi masyarakat. Kalau dibandingkan dengan biaya merokok tambah Wakil Walikota Erizal Ridwan, hanya setengah bungkus saja. Sementara, rata-rata perokok saat ini konsumsi rokoknya melebihi satu bungkus.(h/dil)

Penyuluh Pertanian Dibekali

SAWAHLUNTO, HALUAN — Penerapan pola tanam padi satu batang terus digalakkan di Sawahlunto. Tidak hanya petani, penyuluh dituntut memiliki kemampuan dan pengetahuan optimal dalam hal tanam padi sebatang. Untuk itu, Dinas Pertanian Sawahlunto mendidik seluruh penyuluh pertaniannya, dalam sekolah lapang tanam padi satu batang, yang dilaksanakan setiap pekan, selama satu musim tanam. “Mengamati, menganalisa, membahas dan menyimpulkan bagaimana proses pertumbuhan padi tanam satu batang dari minggu ke minggu,” ujar Erwin, Sekretaris Sekolah Lapang Tanam Padi Sebatang kepada

SABTU, 02 JULI 2011 M 02 SYA’BAN 1432 H

Kota Wisata Tambang Berbudaya

Haluan, Kamis (30/6). Erwin mengatakan, sekolah yang diikuti 20 orang penyuluh tersebut dibantu lima orang pemandu yang memiliki sertifikat, serta beberapa nara sumber dari BPTP Sumbar, BPTPH Sumbar, dan Balai Diklat Sumbar. Para penyuluh dalam mengikuti sekolah lapang terjun langsung ke sawah. Mulai dari masa pengolahan tanah, pembibitan, pelaksanaan tanam, pemupukan, hingga pelaksanaan panen sendiri. “Pokoknya, dalam sekolah ini penyuluh langsung menjadikan diri mereka petani, merasakan bagaimana pelaksanaan tanam, dan mengetahui dengan pengalaman bagaimana

kendala yang dihadapi dalam penerapan tanam padi sebatang,” katanya. Nantinya, lanjut Erwin yang didampingi pemandu Gustarman, seluruh penyuluh pertanian yang akan disebarkan di empat kecamatan itu, akan menerapkan bagaimana pola pelaksanaan tanam padi sebatang yang benar. Tentunya, dengan tujuan akhir produksi pertanian yang pola tanam padi sebatang yang sangat menjanjikan dalam meningkatkan produksi pertanian masyarakat. “Ujungnya, tentu meningkatkan produksi pertanian dan demi kesejahteraan masyarakat petani sendiri,” terang Erwin.(h/dil)

FADILLA JUSMAN

PANEN — Walikota Sawahlunto Amran Nur panen padi sebatang di Desa Rantih Sawahlunto, Kamis (30/6).

TANAM PADI SEBATANG

Panen Keltan Pulau Sukam Meningkat

SAWAHLUNTO, HALUAN — Kelompok Tani (Keltan) Pulau Sukam, Desa Rantih, Kecamatan Talawi mampu meningkatkan produksi padi dalam musim panen kali ini dari 4,3 ton per hektarw menjadi 6,4 ton per hektar. Terjadinya peningkatan produksi padi tersebut tidak terlepas dari program tanam padi sebatang yang diikuti petani Rantih dalam musim tanam kali ini. “Alhamdulillah, terjadi peningkatan yang luar biasa dari musim tanam sebelumnya,” ujar salah seorang anggota kelompok tani tersebut, Kamis (30/6). Meski terjadi peningkatan sekitar 2,1 ton per hektarenya, menurut Kepala Balai Pengkajian Teknologi Pertanian (BPTP) Sumbar Prama Yufdi, jika penerapan teknologi dan pola tanama padi satu batang terus dilaksanakan dengan baik, maka kemungkinan

peningkatan produksi bisa mencapai delapan ton per hektare. “Penerapan tanam sebatang ini memiliki potensi produksi padi hingga delapan ton setiap hektare. Asalkan pola tanam diikuti dengan teknologi yang harus diterapkan,” ujar Prama. Sementara itu Walikota Sawahlunto Amran Nur mendukung penerapan pola tanam sebatang, yang sangat memberikan peningkatan hasil produksi padi terhadap petani. “Semakin banyak produksi, maka petani akan semakin sejahtera. Petani padi hari ini bukan hanya untuk sekedar makan semata, melainkan menjadi usaha tani yang dapat mensejahterakan petani itu sendiri,” kata Amran. Selain itu, Amran juga mengatakan petani harus memiliki beberapa usaha pertanian yang lain. Mulai dari perkebunan, ladang dan peternakan. Usaha

yang saling mendukung antara satu dengan lainnya. Bisa saja, setelah menyelesaikan pekerjaan sawah, petani langsung menggarap karet yang ada di kebun, atau memanen kakao, maupun memberi makan ternak yang ada di ladang. Amran sangat yakin, potensi pengembangan sektor pertanian dan perkebunan akan mampu memberikan kesejahteraan bagi petani. Apalagi, harga akan produk pertanian dan perkebunan mulai memperlihatkan kegembiraan bagi petani. Sebut saja, harga karet yang selalu berada pada kisaran Rp18 ribu per kilogram, sedangkan kakao berada pada kisaran Rp22 ribu setiap kilogramnya. Suatu angka yang memberikan tingkat kesejahteraan bagi petani, yang mau bekerja keras dan bekerja cerdas.(h/dil)

Persentase Kemiskinan Sawahlunto Terkecil Kedua

SAWAHLUNTO, HALUAN— Dalam selang waktu delapan tahun, persentase kemiskinan masyarakat Sawahlunto turun tajam. Bahkan mampu menempati posisi kedua sebagai kota dengan persentase angka kemiskinan terkecil. Hal itu ditunjukan dengan data dari Badan Pusat Statistik RI, dari hasil pengolahan data tahun 2009, yang dilaksanakan tahun 2010, menunjukan persentase kemiskinan Sawahlunto hanya 2,4 persen. Sementara kota dengan persentase kemiskinan terkecil dipegang Kota Denpasar, Bali yang hanya 2,2 persen, atau terpaut 0,2 persen dengan Kota Sawahlunto. Jika dibandingkan dengan daerah kabupaten dan kota di Sumatera

Barat atau untuk ukuran pulau Sumatera, tentu Sawahlunto menjadi daerah dengan persentase kemiskinan terkecil. Angka itu turun drastis dari delapan tahun silam, dimana tahun 2003 angka kemiskinan Sawahlunto mencapai 26 persen. “Kalau dulu, saya tidak bangga menjadi kepala daerah orang miskin. Namun kini, telah berubah kemiskinan mulai menipis,” ujar Amran Nur ketika melakukan panen padi sebatang di Desa Wisata Rantih, Kamis (30/6). Amran mengatakan, makin kecilnya persentase kemiskinan tidak terlepas dari keinginan, dan dukungan masyarakat dalam melaksanakan berbagai program pembangunan yang direncanakan pemerintah.

Tanpa keinginan masyarakat yang ingin merubah hidupnya ke arah yang lebih sejahtera, dan dukungan masyarakat terhadap upaya pembangunan yang dilakukan pemerintah, angka persentase kemiskinan tidak akan bergerak turun. Program pengembangan karet, kakao dan produk pertanian, serta peternakan yang dikembangkan pemerintah kepada masyarakat, memiliki peran yang signifikan dalam menekan angka kemiskinan sendiri. Sebelumnya Amran Nur pernah menegaskan, sektor pertanian dan peternakan merupakan sektor yang mampu bertahan dan mampu melewati krisis moneter yang melanda dunia dalam beberapa waktu terakhir.(h/dil)

Dua Anggota Polres Terima Penghargaan

SKYSCRAPERCITY.COM

WISATAWAN TENGAH menikmati banana boat di kawasan wisata Kandih, Sawahlunto

SAWAHLUNTO, HALUAN — Pendekatan persuasif menjadi langkah awal bagi pihak kepolisian dalam menyelesaikan sebuah masalah. Polisi juga harus memberikan kemudahan dan pelayanan yang responsif terhadap masyarakat. Hal itu diungkapkan Kapolres Sawahlunto, AKBP Ano Munarto pada Upacara HUT Bayangkara di lapangan Mapolres Sawahlunto, Jumat (1/6).

Ketika terjadi kekerasan lanjut Ano, polisi memberikan pelayanan dan rasa aman terhadap siapa saja. Meski tantangan kerja polisi yang bertambah berat. Akhir-akhir ini terjadi teror yang mengancam keamanan dan keselamatan, polisi harus tetap memberikan pelayanan yang baik terhadap masyarakat. Dalam upacara yang dihadiri Walikota Sawahlunto Amran Nur, dan Ketua

DPRD Sawahlunto, Ali Yusuf itu, Kapolres juga menyerahkan penghargaan terhadap dua anggota kepolisian atas prestasi yang mereka raih dalam menumpas kejahatan di tengah masyarakat. Kedua anggota polisi tersebut masingmasing, Brigadir Hendra Ibrahim, atas prestasi menumpas kasus perjudian dan Brigadir Rinol Septian atas pengungkapan, dan meringkus pelaku narkoba.(h/dil)

PLTU Sijantang Buru Batu Bara hingga ke Lahat

SAWAHLUNTO, HALUAN — Setelah hampir tiga bulan tidak mendapatkan pasokan batu bara dari kawasan Muaro Bungo Jambi, kini pihak PLTU Sijantang harus berburu ‘emas hitam’ hingga ke Lahat Palembang untuk memenuhi kebutuhan tungku pembangkit listrik tersebut. Saat ini, PLTU Sijantang membutuhkan stok 60 ribu ton batu bara untuk menghadapi kebutuhan batu bara selama bulan ramadhan. Stok tersebut sebagai upaya menjaga kemungkinan berkurangnya pasokan batu bara selama Ramadan. “Kalau sudah bulan puasa atau Ramadan, biasanya pasokan batu bara akan turun secara drastis. Sebab, rata-rata pekerja tambang libur dan pulang kampung,” ujar Asisten Manajer Operasi PLTU Sijantang, Syaiful Ishak kepada Haluan, di ruang kerjanya, Kamis (30/6).

Syaiful mengatakan satu minggu sebelum dan sesudah lebaran, biasanya tidak ada pasokan batu bara dari tambang-tambang yang ada. Sebab, mereka sudah berhenti dari pekerjaan. Hal itu membuat pihak perusahaan listrik berkekuatan 200 megawatt tersebut harus bisa mempersiapkan stok batu bara sebanyak mungkin. Untuk menampung produksi batu bara dalam Sawahlunto, selain memberikan kontrak pengisian batu bara, pihak PLTU juga menyediakan peluang untuk pengisian spot market, yang pembayarannya dapat selesai dalam jangka waktu satu pekan. Pasokan batu bara dari tambang-tambang yang ada di Sawahlunto sendiri, kemampuannya masih pada kisaran 40 ribu ton hingga 45 ribu ton. Sedangkan kebutuhan PLTU selama satu bulan mencapai 60 ribu ton. Kekurangan

pasokan yang harus dicarikan di luar Sawahlunto mencapai 15 ribu ton hingga 20 ribu ton setiap bulan. Selain itu, Syaiful juga berharap perusahaan tambang yang ada di Sawahlunto untuk lebih mengutamakan penjualan ke PLTU Sijantang, timbang ke luar Sawahlunto atau pun keluar negeri. Sebab, secara harga PLTU Sijantang tidak terpaut jauh dengan pembeli di luaran, yang membawa batu bara untuk kepentingan lain. Sementara PLTU Sijantang kesulitan untuk mendapatkan batu bara, yang notebenenya merupakan untuk kepentingan masyarakat banyak. “Harga yang ditawarkan perusahaan sudah terbilang bersainglah dengan pembeli dari luar, setidaknya sudah mencapai Rp580 ribu per tonnya. Ini kan, harga tinggi dibandingkan dengan di luaran yang berada pada kisaran Rp600 ribuan,” lanjutnya.

Buang Abu Selain kesulitan mendapatkan batu bara, PLTU Sijantang juga mengalami kendala dalam mendapatkan tempat untuk buang abu. Rencana untuk melakukan pembuangan di kawasan Danau Kandih yang dalam masa penimbunan, PLTU belum mendapatkan izin dari pihak Lingkungan Hidup pusat. Lokasi pembuangan di kawasan Tandikek, yang berada tepat di belakang PLTU Sijantang itu, kini sudah tidak layak lagi. Bayangkan saja, ketika angin datang, abu limbah B3 yang paling ringan itu, dibawa terbang angin hingga ke kawasan pemukiman warga. Sedangkan ketika musim hujan datang, abu pun mengalir ke kawasan lebih rendah akibat aliran air yang begitu deras. Dan tidak tertutup kemungkinan, abu yang terbawa air itu akan mencemari

air tanah yang akan digunakan penduduk sekitar. “Saat ini, kami sedang negosiasi dengan pihak Kementerian Lingkungan Hidup dan pihak terkait, agar rencana menjadikan abu limbah ini sebagai bahan untuk penimbunan danau kandih,” ujar pria yang telah 15 tahun mengabdi di PLTU Sijantang itu. Selain itu, lanjutnya, PLTU juga tengah melakukan penjajakan untuk mencari lahan pembuangan yang baru, dengan beberapa pemilik ulayat, yang bersedia lahannya dijadikan lokasi pembuangan abu. Syaiful juga membuka peluang, untuk para pengusaha dan pelaku industri yang ingin menggunakan abu limbah PLTU sebagai bahan produk industrinya, untuk dapat mengajukan permohonan pengambilan abu. “Kami juga buka peluang, jika ada pihak-pihak yang ingin meman-

SYAIFUL ISHAK

faatkan abu limbah tersebut sebagai bahan untuk produk industri ataupun kerajinan yang memiliki nilai ekonomis,” katanya.(h/dil)


24

SABTU, 02 JULI 2011 M 02 SYA’BAN 1432 H

Pokok

&

Tokoh

FANNY FABRIANA

FAHRUL RUZI

Tak Suka Diam

Fokus Merawat Wajah Banyak menghabiskan waktu di lokasi syuting, Fanny Fabriana khawatir dengan penampilan wajah yang semakin menghitam jelang hari pernikahan. Memasuki hari-hari pernikahannya, aktris film Fanny Fabriana mengalami sedikit problem pada wajahnya yang membuatnya bingung. Warna kulitnya menjadi sedikit gelap lantaran sering terkena sinar matahari langsung di lokasi syuting. “Deg-degan sih nggak, tapi lebih mikirin kulit aku yang lagi hitam. Bingung jadinya,” ujar Fanny Febriana saat presscrening film terbaru True Love, di Planet Hollywood, Jl. Gatot Subroto, Jakarta Selatan, Kamis (30/6). Tidak sekadar kebingungan, Fanny juga merasa khawatir pada hari yang menurutnya penting, wajahnya belum bisa kembali seperti semula. Ia kini fokus merawat wajah agar terlihat cantik di hari pernikahannya. “Iya nih, lagi perawatan, biar cepat balik lagi mukanya,” terang Fanny sambil menunjukan wajahnya. “Yang pasti aku minta doa aja, biar semua lancar, keluarga sehat, semua tamu-tamu undangan bisa hadir, karena acaranya di Bandung,” pungkasnya. (h/inl)

JIKA berbicara mengenai buku-buku bisnis, psikologi, dan motivasi, sosok pria satu anak ini selalu bersemangat. Mudah dipahami, karena ia sangat gemar membacanya. Dia beralasan, karena ketiga jenis buku itu berhubungan sekali dengan pekerjaan yang dia geluti. “Melalui buku-buku bisnis, saya ingin mengetahui info-info terbaru tentang bisnis. Buku-buku psikologi, karena saya berhubungan dengan staff, serta buku-buku motivasi untuk

memotivasi saya agar tetap bersemangat dalam bekerja dan menjalani rutinitas lainnya,” tutur Fahrul Ruzi (33), Service Center Head of Padang produk LG untuk wilayah Sumatera Barat. Selain itu, Fahrul termasuk orang yang tak suka berdiam diri dan aktif dalam bekerja. Sewaktu Haluan mendatanginya ketika ada acara ‘LG Untuk Anda’ di Alun-alun Pegambiran, Kelurahan Pegambiran Ampalu Nan XX, Kecamatan Lubuak Bagaluang, Kota Padang itu, dia terlihat jarang diam atau duduk di satu tempat. Dia berkeliling mengontrol rekan-rekan panitia yang juga karyawan dari LG. “Bagaimana pekerjaan ini? Lancar kan?,” tanyanya kepada rekannya yang sedang memperbaiki HP LG. Jabatan sebagai Service Center Head of Padang yang diembannya saat ini, tak terlepas dari jurusan yang dia ambil ketika masih kuliah di Universitas Andalas dulu. “Saya tamatan Magister Manajemen Unand,” kata pria kelahiran 18 Februari 1978 itu. Untuk hal yang namanya mengenai kebiasaannya yang tak suka diam, salah satu aktifitas yang tak disukainya ialah memancing. “Saya tak suka menunggu lama. Memancing itu kegiatan yang membosankan. Saya tidak suka diam, saya selalu bergerak,” tutupnya. (h/cw13)

HAPPY SALMA

Jadi Tokoh Antagonis

BERPERAN sebagai tokoh protagonis yang bersifat baik itu sudah biasa bagi aktris peran Happy Salma. Tapi, di film drama True Love, Happy akhirnya menjajal karakter antagonis yang memiliki sifat jahat. Menurut Happy, sifat jahat seperti pada karakter Sagita yang diperankannya cukup menantang.

“Menurut saya, jahat itu punya alasan. Menurut saya jahat itu tidak tiba-tiba, saya pun kalau jadi Gita mungkin bisa begitu juga,” kata Happy usai press screening film True Love di Planet Holywood, Jakarta Selatan. Happy mengungkapkan, karakter Sagita memiliki persoalan hidup semenjak tersingkir sebagai

ahli waris perusahaan ayahnya hanya karena dirinya seorang perempuan. “Karena masalah gender, perempuan bisa disingkirkan. ‘Kan jadinya membuat tokoh saya jahat dan sebagai pemberontak,” katanya. (h/kcm)


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.