Haluan 14 Juli 2016

Page 1

Harian Umum

Mencerdaskan Kehidupan Masyarakat KAMIS,

14 Juli 2016 / 9 Syawal 1437 H / Edisi: 256, Tahun ke-68 / Harga Eceran Rp3.500/Eks (Luar kota tambah ongkos kirim)

TITIO KARNAVIAN

KARIR

PENDIDIKAN

KASUS YANG DITANGANI

grafis: ir_v@nd

Jenderal Tito Resmi Kapolri

LANTIK KAPOLRI — Presiden Joko Widodo menyematkan tanda pangkat bintang empat kepada Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri) Jenderal Polisi Tito Karnavian (kiri) saat acara pelantikan di Istana Negara, Jakarta, Rabu (13/7). Jenderal Polisi Tito Karnavian menggantikan Jenderal Polisi Badrodin Haiti yang memasuki masa pensiun. ANTARA

nyeluruh. Hal itu disampaikannya saat memberikan sambutan dalam proses pelantikan terhadap Tito Karnavian, di Istana Negara, Rabu (13/7), pukul 13.49 WIB. Tito dilantik dengan Keputusan

JAKARTA, HALUAN — Presiden Joko Widodo mengingatkan Kapolri yang baru, Jenderal Tito Karnavian, untuk melaksanakan dua hal dalam tubuh Polri. Yakni selalu menjaga kekompakan dan soliditas serta melanjutkan reformasi di tubuh Polri secara me-

>> JENDERAL hal 07

13.045 SISWA TIDAK DITERIMA DI SEKOLAH NEGERI

Sistem Penerimaan Jadi Sorotan Pemerintah Kota Padang diminta untuk menata kembali sistem penerimaan siswa baru pada tingkatan sekolah menengah. Penyaringan yang digunakan diperkirakan berimbas kepada siswa kurang mampu yang banyak tersisih dari seleksi PADANG, HALUAN —Sekolah swasta di Kota Padang saat Maka barangsiapa bertaubat (di antara pencuri-pencuri itu) sesudah melakukan kejahatan itu dan memperbaiki diri, maka sesungguhnya Allah menerima taubatnya. Sesungguhnya Allah Maha Pengampun lagi Maha Penyayang. (QS Al Maidah Ayat 39)

KABUT ASAM MENGANCAM

Jokowi ke Riau PEKANBARU, HALUAN — Setelah mengunjungi Sumatera Barat saat Idul Fitri lalu, Presiden RI Joko Widodo kembali menjejak ke Sumat era. Kali ini, Joko berkunjung ke Riau yang dijadwalkan pada tanggal 23 Juli 2016, dimajukan satu hari tanggal 22 Juli. Kunjungan di tengah ancaman kembali kabut asap itu dilakukan dalam rangka memperingati Hari Lingk ungan Hidup (HLH) Sedunia dan sekaligus acara peluncuran Taman Nasional Zamrud. Sebelumnya, Badan Metereologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Stasiun Pekanbaru telah merilis titik panas di Sumatera bertambah dari 65 pada Senin, sehari kemudian menjadi 67 dengan tingkat

>> JOKOWI hal 07

ini sedang bergembira, karena jumlah pelamar siswa baru saat

ini cukup banyak. Sekolah negeri telah menyisakan sekitar 13.045 siswa tamatan SD dan SMP yang tidak tertampung. Dari jumlah sebanyak itu, mayoritas diperkirakan berasal dari keluarga kurang mampu. Angka sebesar itu didapat

melalui kalkulasi lulusan SD dan SMP tahun ini sebanyak 30.423 siswa, sementara yang diterima di sekolah negeri mencapai 17.378 siswa. Mereka tidak tertampung karena memiliki nilai rendah ini. Hal ini harusnya menjadi perhatian utama Pemerintah Kota

Padang. Pengamat pendidikan dari Universitas Negeri Padang Prof Dr Prayitno, MSc, Ed sangat menyayangkan sistem penerimaan siswa berdasarkan nilai yang dilakukan saat ini.

Polda Musnahkan Sabu Sitaan PADANG, HALUAN — Polda Sumbar memusnashkan 30,77 Gram Barang Bukti (BB) narkotika jenis shabushabu di lantai 4 gedung Mapolda Sumbar pada Rabu (13/7) sekitar pukul 10.00 WIB. Pemusnahan barang haram tersebut merupakan kelanjutan dari kasus tertangkapnya Mario Stevano,

>> SISTEM hal 07

DIR RESNARKOBA Polda Sumbar, Kombes Kumbul KS, memberikan keterangan pers, setelah diamankannya dua pekau pengedar narkoba jenis ganja. Bertempat di Rupatama Mapolda Sumbar, Rabu (13/7).

yang ditangkap oleh jajaran Dit Res Narkoba Polda Sumbar di kediamannya di Jalan Palembang Kelurahan Gaung, Teluk Nibung, dan Sungai Beremas (Gat es) Kecamatan Lubuk Begalung pada Sabtu (11/6) lalu sekitar pukul 00.00 WIB.

>> POLDA hal 07

MUHAMMAD AIDIL.

TERKAIT DUGAAN PENGGUNAAN SURAT PALSU

Anggota DPRD Pasbar Diserahkan ke Jaksa PASBAR, HALUAN — Kepolisian Polda Sumbar menuntaskan pemeriksaan terhadap anggota DPRD Pasaman Barat berinisial “IS” yang terganjal kasus dugaan penggunaan surat palsu. Seluruh berkas, barang bukti hingga tersangka, sudah dilimpahkan ke Kejati Sumbar.

Kasubdit I Dit Reskrimum Polda Sumbar AKBP Sarminal melalui Kanit II Subdit 1 Dit Reskrimum Polda Sumbar, Kompol G. Siregar saat dihubungi Haluan melalui sambungan telepon seluler mengatakan bahwa berkas kasus anggota DPRD Pasaman Barat berinisial “IS” yang terganjal

kasus dugaan membuat dan menggunakan surat palsu sudah P-22 atau berkas perkara dan tersangka sendiri sudah diserahkan ke Kejati Sumbar. “Kita sudah serahkan semua berkas kasus dan tersangka sendiri ke Kejati Sumbar pada Senin (11/7) lalu,” ucapnya kepada Haluan.

Sementara itu Supirman, sebagai pelapor mengaku ada pemberitahuan dari penyidik terkait perkembanganm penyidikan kasus yang ia laporkan. Ia mengaku sudah dihubungi penyidik tersangka dan barang bukti sudah

>> ANGGOTA hal 07

PERLINTASAN KA KAYU KALEK MAKAN KORBAN

Suami-Istri Tertabrak Kereta Api PADANG, HALUAN — Sepasang suami istri Ben (35) dan Uslawati (37) yang tengah melintasi rel dengan sepeda motor, Warga Kayu Kalek RT 04 RW 01 Padang Sarai, Kecamatan Koto Tangah tertabrak kereta api yang berangkat dari Padang menuju Pariaman pada Rabu (13/7) sekitar pukul 18.00 WIB. Keduanya tertabrak kereta api saat melintas di perlintasan tidak berpalang pintu di kawasan Kayu Kalek, Kecamatan Koto Tangah. Informasi yang berhasil dihimpun, Ben meninggal dunia usai tertabrak dan terseret sejauh 10 meter dari lokasi kejadian. Sementara, www.harianhaluan.com

SEKERUMUNAN warga saat menyaksikan evakuasi korban kecelakaan kereta api, Rabu (13/7). VAND

istrinya kritis. Kapolsek Koto Tangah, Kompol Jon Hendri menga-

takan saat melintasi perlintasan kereta api itu sepasang suami istri ini mencoba me-

nerobos perlintasan. Padahal warga di kawasan Kayu Kalek itu sudah melarang mereka untuk melintasi rel. “Namun, kenekatan mereka malah berujung maut,” katanya. Sementara itu, salah seorang saksi Maulid (65) menyebut korban Ben tampak tidak bergerak sama sekali usai tertabrak, sedangkan Uslamwati kritis. Sepeda motornya hancur. “Korban laki-laki tampak tidak bergerak lagi, sedangkan si perempuan luka parah. Warga yang ada di lokasi langsung menge-

>> SUAMI hal 07 Redaktur: Rakhmatul Akbar

Layouter: Irvand


2

UTAMA

KAMIS, 14 Juli 2016 9 Syawal 1437 H

Lingkar

Konflik Erisman dan Emnu Berakhir Damai PADANG, HALUAN — Ketua DPRD Kota Padang Erisman Chaniago akhirnya menemui jalan kebaikan. Konflik dirinya dengan anggota Fraksi Partai Gerindra DPRD Kota Padang, Emnu Azamri akhirnya dapat diselesaikan. Mereka sepakat, mengakhiri persoalan hukum di antara keduanya. Erisman Chaniago sebagai pelapor, telah mencabut laporan polisi atas nama terlapor Emnu Azamri di Polresta Kota Padang. Erisman mencabut laporan atas nama Emnu Azamri, pada 3 Januari 2016, atas tuduhan pencemaran nama baik dengan laporan polisi nomor STTL/14/K/I/2016/SPKT Unit III. Pada kronologis laporan dibunyikan, pelaku Emnu Azamri di akun facebook-nya menuliskan kalimat bahwa sudara Erisman, Ketua DPRD Padang telah menggunakan ijazah abal-bal. Selanjutnya, juga dituliskan Erisman telah melakukan pencabulan terhadap anak dibawah umur yang bernama Intan. “Alhamdulillah, persoalan hukum di antara kami berdua tidak ada lagi. Saya mencabut laporan polisi atas nama Pak Emnu,” ujar Erisman, Selasa(12/7). Ia mengatakan, pada bulan baik hari baik di bulan Syawal ini, alangkah eloknya saling bermaaf-maafan. Semua manusia bersifat khilaf, dan sudah selayaknya untuk saling bermaafan. Dikatakannya, terima kasih atas dukungan dan dorongan nya. Sehingga, kami bisa mengambil pelajaran dari semua nya ini. Dan insya allah, dapat bekerja maksimal dan amanah. “Saya dan pak Emnu Azamri, adalah bahagian dari proses politik yang santun dan ikhlas. Semoga ini adalah awal dari sebuah kebersamaan, “ ungkapnya. Sementara Emnu Azamri menyampailan, akan menata kembali dengan baik, semua hal baik di DPC, Fraksi Gerindra dan berlanjut ke DPRD Kota Padang. “Dengan dasar musyawarah mufakat, saciok bak ayam sadanciang bak basi, kembali mulai sesuatu yang baik untuk partai gerindra kedepan, “ungkapnya. (h/ade)

Ubah Pola Pikir Dilayani Jadi Melayani PADANG, HALUAN — Gubernur Sumbar Irwan Prayitno menyatakan semua Aparatur Sipil Negara (ASN) harus profesional, berintegritas, netral, bebas dari intervensi politik, bersih dari KKN, memberikan pelayanan kepada masyarakat. Untuk itu, pola pikir para birokrat yang ingin dilayani diubah menjadi melayani. Hal tersebut juga sesuai dengan UndangUndang Nomor 5 Tahun 2015 tentang ASN. “Melalui Diklat Pim inilah upaya kita agar dapat mewujudkan sikap dan karakter ASN yang sesuai dengan amanah UU tersebut, dengan demikian saya berharap agar Diklat Pim ini dilaksanakan dan diikuti dengan serius dan sungguh-sungguh,” ulasnya saat membuka Pendidikan Dan Pelatihan Kepemimpinan (Diklat Pim) III Pola Baru Angkatan VI Pola Kontribusi Bagi Aparatur Sipil Negara dilingkungan Pemerintah Kabupaten dan Kota di Provinsi Sumbar Tahun 2016, Rabu (13/7) di Aula Kantor Badan Diklat Sumbar. Kepala Badan Diklat Sumbar Rosman Efendi mengatakan, Diklat Pim III diselenggarakan selama 100 hari mulai dari tanggal 13 Juli hingga 28 Oktober 2016 yang bertujuan untuk mengembangkan kopetensi kepemimpinan taktikal pada pejabat struktural eselon 3 yang akan berperan dalam melaksanakan tugas dan fungsi di instansi masing-masing. Peserta Diklat Pim III berjumlah 30 orang terdiri dari 23 laki-laki dan 7 perempuan. Peserta berasal dari Kabupaten Sijunjung 2 orang, Kabupaten Dharmasraya 2 orang, Kabupaten Solok 4 orang, Kabupaten Pesisir Selatan 2 Kabupaten Mentawai 5 orang, Kota Padang 13 orang dan Kota Solok 2 orang. Selain itu, Rosman Efendi juga melaporkan hasil Diklat Pim III dan IV di pemerintah Sumbar dan pemerintah Kabupaten/Kota telah banyak menghasilkan Pergub tentang operasional tugas. (h/rin)

www.harianhaluan.com

Ketua Fraksi Gerindra DPRD Padang Dipolisikan PADANG, HALUAN — Sekretaris Fraksi Partai Gerindra DPRD Kota Padang Muzni Zen melaporkan Ketua Fraksi Partai Gerindra DPRD Kota Padang Elly Thrisyanti, ke Polresta Padang dengan tuduhan pemalsuan tandatangan, Selasa (12/7).

TABRAK JEMBATAN — Satu unit mobil minibus rusak parah setelah menambrak pembatas jembatan di Jalan Hamka, Tabing, Padang, Rabu (13/7). Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut, sopir yang seorang dosen mengaku mengantuk saat mengendarai. RIVO SEPTI ANDRIES

‘Bapak Ruting’ Dilaporkan ke Polisi PADANG, HALUAN — Kasus ‘bapak ruting’ kembali terjadi di Kota Padang. Seorang ayah dilaporkan warga kepada polisi mencabuli anak tirinya yang masih di bawah umur. Peristiwa ini terjadi di Alang Laweh, Kecamatan Padang Selatan. FB (48) melakukan perbuatan bejatnya sebanyak dua kali terhadap anak tirinya berinisial A (6) di rumahnya, pada pagi dan malam hari Senin (11/ 7). Kebetulan perbuatan itu terlihat oleh Noska (34). Saksi sendiri mengatakan kejadian tersebut kepada istri pelaku, namun dia tidak percaya dan mengatakan bahwa dirinya hanya melakukan fitnah. “Saya kemudian melaporkan kejadian tersebut kepada warga dan ketua pemuda setempat,” ujar Noska. Saksi baru bisa mengungkap kejadian tersebut dari mulut sang bocah ketika A diajaknya ke rumahnya untuk

memancing korban mau bercerita. “Korban sangat dekat dengan saya, makanya saya mencari berbagai cara agar korban mau bercerita kepada saya apa yang telah diperbuat ayahnya dan saya merekam percakapan tersebut sebagai bukti jika nantinya ibunya tetap saja tidak percaya,” paparnya. Setelah ia merekam percakapannya dengan A, Noska pun mendengarkan bersama warga dan ketua pemuda setempat Hendri Jejeng. Rabu (13/7) sekitar pukul 14.30 WIB warga yang dipimpin oleh ketua pemuda, Hendri Jejeng berusaha mengamankan pelaku, namun pelaku yang tahu warga akan menangkapnya, sudah kabur terlebih dahulu melalui belakang bangunan ke arah Jati dengan angkutan kota (angkot). Warga didampingi keluarga korban dan perwakilan Woman Crisis Center (WCC) Nurani Perempuan Sumatera

Barat pun melaporkan kejadian ini ke Polresta Padang, Rabu (13/7) sekitar pukul 15.00 WIB dan langsung diserahkan ke Unit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Polresta Padang. Menurut ketua pemuda setempat, Hendri Jejeng, keluarga FB tinggal di kawasan tersebut baru sekitar satu tahun. Hendri melihat, FB merupakan pribadi yang jarang bergaul dan bertegur sapa dengan warga sekitar dan tidak banyak beraktifitas di rumah, karena hari-harinya dihabiskan di tempat pekerjaan. Direktur WCC Nurani Perempuan Sumbar, Yefri Heriani mengatakan bahwa saat ini pihaknya terus mengawal kasus yang dialami A ini. “Korban saat ini mengalami trauma, takut, gugup, pendiam,” ungkapnya. Yefri meminta Polresta Padang agar memproses kasus yang dilaporkan dan segera menangkap pelaku. (h/mg-dil)

“Ya, saya telah melaporkan Elly Thrisyanti ke Polresta Padang terkait tindakan Elly menscaner tandatangan saya,” katanya. Awalnya saya kira itu surat pandangan fraksi, tapi rupanya surat pengusulan fraksi atas pergantian Ketua DPRD Kota Padang, dimana nama Elly yang diusulkan,” ujarnya. Berdasarkan laporan polisi nomor: STTL/851/K/VII/2016, kronologis kejadiannya saat korban (Muzni Zen) sedang berada di Jakarta, lalu terlapor dengan sengaja memalsukan tandatangan korban dengan alat sken untuk usulan Fraksi Gerindra untuk menjadi Ketua DPRD Kota Padang menggantikan Erisman, tanpa sepengetahuan korban dan anggota fraksi lainnya. Sementara Ketua DPC Partai Gerindra Kota Padang Afrizal.B.Ac, menyayangkan tindakan yang dilakukan Muzni Zen yang telah melaporkan Elly Thrisyanti ke Polresta Padang. Padahal, tindakan menscaner tandatangan tersebut sudah seizin Muzni Zen. “Saya sangat menyayangkan, tindakan Muzni Zen. Apalagi, saya sendiri yang menelponnya untuk meminta izin agar tandatangannya discaner saja, karena dia sedang berada di Jakarta saat itu dan dia mengizinkannya,” katanya. Setelah mendapat izin untuk menscaner tandatangan Muzni Zen, dirinya memerintahkan Ketua Fraksi Partai Gerindra Elly Thrisyanti dan staf fraksi Putri untuk melakukan itu. Muzni Zen sudah salah alamat melaporkan Elly Thrisyanti, harusnya yang dilaporkan itu dirinya selaku Ketua DPC Partai Gerindra Kota Padang yang memerintahkan untuk menscaner tandatangan Muzni Zen tersebut. “Harusnya saya yang dia laporkan, bukan Elly Thrisyanti,” tegasnya. (h/ade)

BERKEDOK PEJABAT KAMPUS

Seorang Mahasiswa UNP Tertipu PADANG, HALUAN — Penipuan melalui pesan singkat dengan mengatasnamakan pejabat kampus kembali terjadi. Kali ini seorang mahasiswa Jurusan Teknik Pertambangan Universitas Negeri Padang (UNP), Eko Irwan, yang menjadi korbannya. Eko mengaku sekitar pukul 08.00 WIB, kemarin mendapat SMS dari orang yang mengatasnamakan dirinya WR III UNP, Syahrial Bakhtiar. “Saya dinyatakan terpilih oleh kampus untuk mengikuti acara tingkat nasional mendampingi Rektor UNP terpilih, Ganefri. Saya diminta menghubungi nomor yang tertera di SMS atas nama Ganefri,” tutur Eko kepada Haluan, Rabu (13/7). Mendapat SMS tersebut, Eko kemudian menghubungi nomor yang tertera, namun tidak sampai diangkat. Sesaat

kemudian, Eko dihubungi balik oleh nomor yang baru saja dihubunginya. Eko diminta untuk mengirimkan uang minimal Rp1 juta sebagai akomodasi dengan janji uang itu akan diganti sebesar Rp3,5 juta setelah acara. Awalnya Eko percaya begitu saja karena oknum tersebut tahu betul informasi tentang Eko, seperti jurusan dan tahun masuk. Suara dan gaya bicaranya, kata Eko, mirip sekali dengan Ganefri. Namun, saat diminta mentransfer uang sebesar Rp1 juta— Rp1,5 juta Eko mulai curiga. “Saya agak curiga. Tapi dia (penipu-red) pandai sekali meyakinkan saya. Oknum yang mengaku bernama Ganefri itu bahkan menyebut-nyebut jabatannya sebagai rektor. Dan menyebut-nyebut demi mengharumkan nama kampus. Dan

bila saya tidak menyanggupinya, kesempatan tersebut diberikan kepada mahasiswa Tambang lainnya,” lanjut Eko. Terpikat oleh rayuan oknum tersebut, akhirnya Eko mentransfer uang sebesar Rp998 ribu ke rekening BRI 2022.0100.0898.538 CPM Air Haji atas nama Anggrisma Purbo Vira. Namun, Eko baru sadar telah ditipu saat bertanya kepada salah seorang temannya. “Saya telah tertipu,” ujarnya. Ganefri, saat dihubungi Haluan, menyangkal bahwa dirinya telah menghubungi dan meminta mahasiswanya untuk mentransfer sejumlah uang. “Tidak ada itu. Tidak ada. Penipuan itu,” tegas Ganefri. Sementara, Syahrial Bakhtiar yang namanya juga disebut-sebut di dalam pesan singkat tersebut juga membantah. “Itu penipuan. Ke

depannya, kalau ada bagian kemahasiswaan menghubungi seperti itu, silakan konfirmasi langsung,” pesan Syahrial. Kepala BAAK UNP, Azhari Suwir, mengimbau mahasiswa agar tidak percaya jika ada oknum mengatasnamakan pejabat kampus meminta untuk mentransfer uang. UNP, kata Azhari, selalu mengeluarkan informasi melalui surat edaran resmi. “Jika ada mahasiswa yang terpilih mewakili kampus atau mendapatkan beasiswa, kita umumkan melalui surat resmi. Jadi jangan percaya jika ada SMS yang semacam itu. Jika mahasiswa masih ragu informasi itu benar atau tidak, datangi kami secara langsung,” imbau Azhari. Berikut ini adalah isi pesan singkat yang diterima oleh Eko dari nomor 08569972333. Sy

Redaktur: Ismet Fanany MD

Bp Syahrial Bakhtiar.Kami Sampaikn Kpd Sdr.Eko Irwan. Dimhon Sgra Mhubngi Bpk Prof.GANEFRI 0817220964 Ad Surat Edarn Undngn Kgiatn Thunan Ditjen DIKTI Yg Akn Disampaikn, Perihl:Undngn Psrta Pningktn Mutu Pend&Uji Kmpetensi Srta PnerimaBntuan Hibah Bina Desa Pd Tgl 16/17 Jul Htel Aston Jkt. Trmksih Sebelumnya pada akhir 2014 lalu sejumlah mahasiswa UNP juga pernah mendapatkan pesan singkat yang mengatasnamakan pejabat kampus dan meminta menghubungi nomor tertentu. Fitri, salah seorang mahasiswa UNP pernah mendapat pesan yang hampir serupa. “Waktu itu saya diminta untuk menghubungi ketua panitia di Dikti. Namun karena saya tidak tahu itu asli atau penipuan, saya abaikan,” kata Fitri. (h/mg-sas)

Layouter: Wide


EKBIS

Harian Umum

Mencerdaskan Kehidupan Masyarakat

Lingkar

KAMIS, 14 Juli 2016 9 Syawal 1437 H

3

SAAT TDS

Usai Lebaran, PA Sepi Pengunjung HALUAN, PADANG — Sempat mengalami kepadatan pengunjung pada akhir Ramadan, saat ini Plaza Andalas (PA) Padang terlihat sepi pengunjung daripada hari biasanya. Berdasarkan pantauan Haluan, Rabu (13/ 7), belum banyak pengunjung yang datang ke tempat pusat perbelanjaan tersebut. Bahkan masih ada toko yang belum dibuka. Diperkirakan, masih banyak masyarakat atau pemilik toko yang masih berada di kampung halamannya. Ihsan (28), pemilik gerai ponsel di PA mengatakan, usai Idulfitri tahun ini memang belum banyak pengunjung yang datang ke pusat perbelanjaan tersebut, bahkan beberapa pedagang pun masih ada yang belum buka tokonya. Akibatnya, omzetnya menurun karena sepi pembeli. “Mungkin sebagian warga kota padang masih berada di kampung halamannya, makanya masih sepi,” ujarnya. Ungkapan senada dikatakan Tom (33), pemilik toko pakaian di PA. Selama libur Lebaran, PA masih sepi pengunjung. Pada hari itu pun masih belum banyak masyarakat yang datang. “Kalaupun ada hanya beberapa orang ibuibu yang mencari perlengkapan sekolah anaknya, seperti sepatu dan tas sekolah,” tuturnya. Ia memperkirakan PA kembali ramai pengunjung pada pekan ini karena anak-anak sudah mulai kembali sekolah, dan mahasiswa perguruan tinggi juga sudah mulai beraktivitas seperti biasa. (h/mg-ina)

Pengusaha Hotel Diimbau Tak Tinggikan Tarif PADANG, HALUAN — Asisten Deputi Pengembangan Segmen Pasar Personal Kementerian Pariwisata, Raseno Arya berharap, agar pengusaha hotel di Sumatra Barat tidak memasang tarif tinggi ketika TdS digelar, khususnya hotel yang menjadi tempat penginapan pebalap dan ofisial. Imbauan itu disampaikannya karena TdS merupakan kegiatan yang didanai anggaran pemerintah, termasuk penginapan bagi peserta. Terlebih kegiatan yang telah masuk dalam kalender persatuan balap sepeda internasional (UCI), merupakan promosi wisata yang berdampak pada peningkatan kunjungan wisata yang keuntungannya dirasakan

pengusaha hotel. “Kami berharap agar tarifnya disesuaikan dengan standar pemerintah. Kalau bisa digratiskan sebagian, seperti Kota Sawahlunto pada zaman almarhum (Amran Nur-red),” ujarnya, Rabu (13/7). Hal yang sama juga diharapkan oleh Wakil Gubernur Sumbar, Nasul Abit. Selain itu, ia juga

mengimbau pemilik restoran untuk tak menaikkan harga makanan dan minuman saat menjelang dan saat TdS berlangusng agar tidak ada lagi keluhan masyarakat berkaitan dengan hal itu. “Karena yang akan menyaksikan perhelatan ini bukan hanya masyarakat Sumbar, melainkan juga masyarakat dari provinsi lain, bahkan dari luar negeri. Untuk itu, kami sangat berharap agar pengusaha hotel dan restoram meninggalkan kesan yang baik dan bagus bagi para pendatang,” tuturnya. Menjelang pelaksanaan Tour de Singkarak (TdS), ia menegaskan kepada peme-

rintah kabupaten/kota untuk mengoptimalkan infrastruktur dan pelayanan, serta penertiban objek wisata yang akan dilalui TDS. Mantan Bupati Pessel ini mengutarakan, pemerintah kabupaten/kota harus benarbenar memperhat ikan kesiapan terutama bagi objek wisata yang dimulai dari star TdS hingga objek-objek wisata yang akan dilalui oleh peserta TDS. Penekanan tersebut karena masih banyak di temukan sejumlah permasalahan di titik-titik lokasi tersebut, misalnya permasal ahan pa r k ir, sar ana umum, seperti toilet yang kotor, dan tidak adanya ke-

tersediaan air bersih. Permasalahan infrastruktur dan penunjang di objek wisata tersebut menjadi catatan baginya, untuk itu ia menyampaikan agar selambatnya pada bulan Juli semua permasalahan tersebut sudah dibersihkan dan ditertibkan. TdS ke VIII tahun 2016 akan dilaksanakan pada 6 hi ngga 14 Agustus, yang akan diikuti ol eh 19 tim asing dan 6 ti m asal Indonesia. Ratusan pebalap akan melintasi 17 kabupaten/ kota dengan total jarak tempuh 1.100 kilometer yang terbagi atas 8 etape. Mereka memperebutkan total hadiah Rp2,5 Miliar. (h/rin)

ADVERTORIAL

Komunikasi Gratis Berkat

HURA HURA PRODUK BARU — Direktur Utama PT. SidoMuncul, Tbk Sofyan Hidayat dan Direktur Marketing Irwan Hidayat bersama para grosir, saat peluncuran dua produk baru Sido Muncul di Surabaya, baru-baru ini. IST

Sido Muncul Luncurkan Produk Baru di Surabaya SURABAYA, HALUAN — Dua produk baru PT Industri Jamu dan Farmasi Si do Muncul, diluncurkan di Surabaya baru-baru ini. Kedua produk tersebut adalah Kuku Bima Energi Herbal dan Tolak Linu Mint. Peluncuran dilakukan oleh Direktur Utama PT. SidoMuncul, Tbk, Sofyan Hidayat, dan Direktur Marketing, Irwan Hidayat di hadapan 25 grosir dari PT. Muncul Mekar yang merupakan ujung tombak penjualan Sido Muncul. Kuku Bima Energi Herbal merupakan pengembangan dari Kuku Bima Energi yang sudah ada di pasar sejak 23 April 2004.

www.harianhaluan.com

Bahan yang digunakan ialah Green Coffee (untuk menyegarkan badan), Ginseng, Royal Jelly (sebagai tonikum penguat badan), dan untuk pemanisnya menggunakan gula murni dan daun Stevia. “Produk Kuku Bima Energi Herbal ini diluncurkan karena tren masyarakat sekarang lebih suka yang herbal, dan ini yang pertama dan satu-satunya minuman energi yang menggunakan bahan herbal,” tutur Sofyan Hidayat. Sido Muncul juga meluncurkan produk Tolak Linu Mint yang merupakan varian baru dan pengembangan dari Tolak Linu Herbal yang sudah ada di pasar sejak 12 Juli 2015.

Sebagai perusahaan yang berpengalaman selama 65 tahun dalam bidang herbal, dua tahun terakhir ini Sido Muncul melakukan pengembangan untuk membuat produk energi dari bahan herbal murni. “Kami berharap dapat memenuhi kebutuhan masyarakat akan minuman energi yang menggunakan bahan herbal,” ujar Sofyan Hidayat. Peluncuran Kuku Bima Energi Herbal dan Tolak Linu Mint berbarengan secara perdana dilakukan di stan pameran SidoMuncul di Jakarta Fair pada 14 Juni 2016. Adapun acaranya dipandu oleh bintang iklan Kuku Bima Energi Donny Kesuma. (h/atv)

PENGEMBANGAN potensi diri dapat dilatih melalui kegiatan organisasi. Kegiatan organisasi ini dapat diperoleh sejak duduk dibangku SMP ataupun SMA. Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) merupakan salah satu organisasi siswa resmi di sekolah dan setiap sekolah pun wajib membentuk OSIS. Untuk menjadi seorang pengurus OSIS, biasanya ada beberapa tahap yang perlu dilewati oleh seorang siswa. Oleh karena itu, menjadi seorang pengurus OSIS merupakan sebuah kebanggan tersendiri bagi mereka. Ridho, merupakan Ketua OSIS di sekolahnya yang memiliki aktivitas relatif lebih banyak dari sekolah pada umumnya. Wajar saja karena sekolah Ridho merupakan salah satu sekolah unggulan di daerahnya. Diperlukan koordinasi yang cukup sering antar guru dan anggota OSIS agar tidak ada yang terlewat dalam mempersiapkan

aktivitas yang akan datang. “Kalo ke Pak Mahmud saya biasanya SMS atau telepon. S oalnya beliau tidak punya aplikasi chatting gitu-gitu. Sedangkan temen-temen kan kebanyakan pake LINE atau Whatsapp, jadinya saya harus beli pulsa lagi deh buat sms atau telepon. Lumayan juga kalau dipikir-pikir, apalagi saya masih sekolah, ga punya alokasi khusus untuk beli pulsa” ujar Ridho. Sebagai seorang Ketua OSIS, Ridho bertanggung jawab untuk menjadi jembatan komunikasi diantara teman-teman dan guru pembimbingnya. Oleh karenanya Ridho harus selalu siap sedia agar koordinasi diantara guru dan teman-teman OSISnya tetap berjalan lancar. Ridho adalah sebagian dari masyarakat yang memerlukan solusi untuk komunikasi yang IRIT. Menanggapi hal tersebut, PT XL Axiata Tbk melalui AXIS meluncurkan Tarif HURA HU-

Redaktur: Holy Adib

RA. Tarif yang irit dan banyak bonusnya ini sudah bisa didapatkan oleh pelanggan di area Kalimantan, Sulawesi, Maluku dan Papua mulai 1 Juni 2016. Tarif HURA HURA bisa didapatkan dengan cara membeli kartu perdana HURA HURA. Bonus per bulan GRATIS 600 menit telepon dan 600 SMS untuk setiap bulannya atau 20 menit telepon dan 20 SMS setiap hari, ke semua operator bisa langsung didapat ketika pelanggan mengaktifkan kartu perdana HURA HURA, atau pindah tarif bagi pelanggan lama yang ingin merasakan manfaat dari Tarif HURA HURA melalui UMB *123*7*7#. Tidak hanya itu, masih ada lagi bonus akses unlimited untuk menggunakan fitur aplikasi LINE dan Whatsapp. Untuk mengetahui informasi lebih lengkap mengenai Tarif HURA HURA silahkan kunjungi www.axisnet.id. (h/*)

Layouter: Ilham Taufiq


4

EKONOMI

KAMIS, 14 Juli 2016 9 Syawal 1437 H

PREDIKSI PHRI SUMBAR

Pasokan Normal, Harga Cabai Turun PADANG, HALUAN — Harga cabai di Pasar Raya Padang turun karena banyaknya persediaan cabai. Beberapa hari yang lalu, harga cabai berkisar Rp30 ribu per kg. Pantauan Haluan pada Rabu (13/7), harga cabai berkisar Rp20 ribu hingga Rp 24 ribu per kg. Erna (42), pedagang cabai di Pasar Raya Padang seharga Rp20 ribu per kg. Sehari sebelumnya, ia menjual cabai seharga Rp24 ribu per kg, dan dua hari sebelum itu seharga Rp29 ribu per kg. Menurutnya harga cabai turun dari hari ke hari setelah Lebaran inikarena pasokan cabai dari berbagai daerah sudah kembali normal. Pedagang lain, Ronny (35) mengutarakan, ia menjual cabai pada hari itu seharga Rp24 ribu per kg, sedangkan sehari sebelumnya Rp26 ribu per kg. Cabai yang ia jual sebagian besar berasal dari Jawa dan beberapa daerah di Sumatra Barat. Sementara itu, harga cabai di Pasar Simpang Haru tidak semurah di Pasar Raya Padang. Ihsan (28), pedagang cabai di pasar tersebut menjual cabai seharga Rp25 ribu per kg. Sehari sebelumnya, ia menjualnya Rp30 ribu per kg. Pantauan Haluan di pasar tersebut, pasokan cabai di pasar raya terlihat banyak. Dengan turunnya harga cabai tersebut, warga membelinya dalam jumlah banyak daripada saat harga cabai mahal. Winda (50), warga, bersyukur atas turunnya harga cabai. Oleh karena itu, ia membeli cabai sebanyak 2 kg untuk seminggu. Ketika harga cabai mahal, ia hanya sanggup membeli 1,5 kg hingga 1 kg untuk persediaan seminggu. Demikian juga dengan warga lain, Susi (35). Ia membeli cabai dengan jumlah lebih banyak daripada biasanya untuk persediaan kalau besok harga cabai naik. (h/mg-mel)

Tingkat Hunian Hotel Meningkat Sampai 16 Juli

HARGA CABAI TURUN — Warga membeli cabai di Pasar Raya Padang, Rabu (13/7). Saat ini harga cabai di sejumlah pasar di Padang berkisar dari Rp20 ribu hingga Rp24 ribu per kg atau turun daripada dua hari sebelumnya. MELATI OKTAWINA

PADANG, HALUAN — Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Wilayah Sumatra Barat (Sumbar) memprediksi batas meningkatnya tingkat hunian hotel di provinsi ini hingga Sabtu (16/7).

Bertambah lamanya peningkatan tingkat hunian hotel pada Idulfitri tahun ini karena libur Lebaran bersamaan dengan libur sekolah. Hal itu dikatakan oleh Ke-

tua PHRI Sumbar, Yusran Maulana saat dihubungi Haluan di Padang, Rabu (13/7) malam. Hari Sabtu itu, katanya, karena masih libur sekolah. Sementara tanggal 18, anak sekolah mulai masuk. Ia menyebutkan, meningkatnya tingkat hunian hotel di Sumbar dimulai pada hari kedua Lebaran dan puncaknya pada Lebaran hari keempat. “Pada Kamis (7/7), tingkat hunian hotel di Sumbar ratarata 60-70 persen. Lebaran hari kedua naik 15 persen, yakni 80-90 persen. Paling tinggi hari Sabtu (9/7), rata-rata 95 persen. Hari Minggu (10/7) turun, tapi masih pada angka 75-80 persen,” ujar Yusran. Sementara itu, sebelum Lebaran hingga Lebaran hari pertama, katanya, t ingkat hunian hotel belum meningkat. Bahkan, pada malam takbiran, tingkat hunian hotel sepi. Menurutnya, orang mulai pergi ke tempat wisata mulai malam hari pada Lebaran pertama. “Orang baru bergerak keluar rumah setelah salat Id. Dari

dulu begitu,” ujarnya. Perihatl tamu, berdasarkan pantauan PHRI Sumbar, tamu yang paling banyak menghuni hotel di Sumbar adalah tamu dari Riau yang berlibur ke Sumbar, kemudian tamu dari Jambi, Sumatra Utara, dan provinsi tetangga lainnya. Selain tamu dari luar Sumbar, tamu dari dalam Sumbar pun cukup banyak yang menghuni hotel, terutama para pemudik yang ingin berlibur. Sebelum dan pada hari pertama Lebaran, mereka menginap di rumah familinya. Pada hari kedua, baru mereka pergi berlibur dan menginap di hotel. Pada saat tingginya tingkat hunian hotel, tamu kesulitan mendapatkan kamar hotel karena hotel penuh. Menurut Yusran, hal itu terjadi karena tamu mencari hotel ketika ia sampai di lokasi. Padahal, dengan adanya layanan internet, tamu bisa memesan kamar hotel jauh-jauh hari sehingga tak perlu mendatangi hotel satu per satu untuk mendapatkan kamar. (h/dib)

Harga Murah, Tomat Dibeli Warga dalam Jumlah Banyak PADANG, HALUAN — Sudah lebih dari sebulan harga tomat berkisar Rp4 ribu hingga Rp6 ribu per kg. Hal ini sudah berlangsung sejak Ramadan dan bertahan sampai kini. Pantauan Haluan, Rabu (13/7), harga tomat di berbagai pasar berkisar Rp 4 ribu per kg hingga Rp6 ribu per kg. Di Pasar Alai, harga tomat rata-rata Rp5 ribu per kg, di Pasar Raya Padang rata-rata Rp4 ribu per kg, sedangkan di Pasar Simpang Haru Rp6 ribu per kg. Eti (43), pedagang tomat di Pasar Raya Padang mengaku harga tomat sudah lama berkisar di Rp4 ribu hingga Rp6 ribu per kg. Hari ini harga tomat hanya Rp4 ribu per kg. “Tomat bagus dan besar hanya Rp4 ribu per kg,” ujar Eti yang menjual tomat yang berasal dari Solok. Ida (55), pedagang tomat di Pasar Alai menyatakan,

harga tomat yang murah ini sudah berlangsung lama. Kendatipun harga tomat murah, ia tidak mengeluh. Yang penting baginya, banyak tomat terjual setiap hari. Pedagang lain, Debi (24) di Pasar Simpang Haru menyebutkan, ia menjual tomat seharga Rp6 ribu per kg. Dengan murahnya harga tomat, kebanyakan pembeli membeli tomat dalam jumlah yang banyak untuk dijadikan sayur dan jus. Tina (20), mahasiswa, membeli tomat dengan jumlah yang banyak untuk dijadikan jus. Jus yang dibuat untuk dikonsumsi sendiri dan bersama keluarga. Begitupun Anugrah (50), pembeli yang juga memanfaatkan murahnya harga tomat untuk membeli tomat dalam jumlah banyak. Dalam sehari, ia mengonsumsi 2 kg tomat dalam dua hari yang ia konsumsi bersama keluarganya. (h/mg-mel)

PADANG,

www.harianhaluan.com

Redaktur: Holy Adib

Layouter: Ilham Taufiq


OPINI Konflik Gerindra Kota Padang

K

ONFLIK di tubuh Partai Gerindra Kota Padang seperti tiada akhir. Selesai masalah yang satu muncul lagi masalah lainnya. Baru saja menduduki kursi Ketua DPRD Kota Padang, Erisman dari Partai Gerindra digoyang dari luar dan dalam. Mulai dari masalah keaslian ijazah sampai kepada isu cabul. Kini justru Ketua DPC Gerindra Kota Padang yang digoyang. Seperti diberikan Haluan hari ini, delapan pengurus Anak Cabang (PAC) Partai Gerindra Kota Padang, melayangkan mosi tidak percaya terhadap Ketua Dewan Pengurus Cabang (DPC) Gerindra Kota Padang, Afrizal B.Ac. Mereka tidak lagi mengakui Afrizal sebagai Ketua DPC Gerindra Kota Padang. Delapan pengurus PAC tersebut masingmasingnya PAC Koto Tangah, PAC Kuranji, PAC Pauh, PAC Lubuk Kilangan, PAC Padang Barat, PAC Padang Selatan, PAC Padang Utara, dan PAC Bungus Teluk Kabung. Jack Khaidir, perwakilan delapan pengurus PAC Gerindra Kota Padang mengatakan, mosi tak percaya ini sejak Desember lalu. Dalam waktu dekat, delapan PAC ini akan melayangkan surat itu ke DPD dan DPP Gerindra. Mosi tak percaya itu antara lain didasarkan kepada pola kepemimpinan Afrizal. Selama ini Afrizal dinilai tidak pernah melakukan pembinaan kepada kader partai. Bahkan, Afrizal juga disinyalir tidak pernah mengalirkan uang pembinaan partai dari Pemko Padang kepada 11 PAC Gerindra se Kota Padang. Ia juga mengaku, akan melakukan upaya perlawanan sampai ke DPP Partai Gerindra soal pergantian Ketua DPRD Kota Padang, jika pergantian itu tidak sesuai dengan Anggaran Dasar/Anggaran Rumah Tangga (AD/ART) Partai. Ketua DPC Gerindra Kota Padang, Afrizal justru mempertanyakan delapan PAC Gerindra tersebut. Menurutnya, mereka bertindak bukan atas nama pengurus PAC Partai Gerindra, tetapi hanya bertindak atas nama pribadi-pribadi. Menurut Afrizal, dari delapan yang mengaku-ngaku PAC Gerindra Kota Padang, hanya dua yang benar-benar pengurus, yakni PAC Koto Tangah dan PAC Pauh. Selebihnya, mereka bukan pengurus PAC. Bahkan, ada di antara mereka mantan calon anggota legislatif yang tidak terpilih pada Pileg lalu. Konflik dalam tubuh Gerindra Kota Padang tak hanya itu. Sekretaris Fraksi Partai Gerindra DPRD Kota Padang Muzni Zen melaporkan Ketua Fraksi Partai Gerindra DPRD Kota Padang Elly Thrisyanti, ke Polresta Padang dengan tuduhan pemalsuan tanda tangan. Tuduhan pemalsuan tanda tangan ini berkaitan dengan surat pengusulan fraksi Partai Gerindra atas pergantian Ketua DPRD Kota Padang Erisman yang diberhentikan oleh Badan Kehormatan (BK) DPRD Kota Padang. Dalam hal ini, Ketua DPC Partai Gerindra Kota Padang Afrizal justru mnyayangkan tindakan yang dilakukan Muzni Zen yang telah melaporkan Elly Thrisyanti ke Polresta Padang. Padahal, tindakan menscaner tandatangan tersebut menurut Afrizal sudah seizin Muzni Zen. Pada bagian lain, konflik Erisman dengan anggota Fraksi Partai Gerindra DPRD Kota Padang, Emnu Azamri akhirnya menemui jalan damai. Erisman sendiri mencabut laporan polisi atas nama terlapor Emnu Azamri di Polresta Kota Padang atas tuduhan pencemaran nama baik. Dari kasus ini, kita lihat politik saling sikut sedang terjadi di tubuh Gerindra Kota Padang. Namun kita berharap masalahmasalah yang terjadi ini bisa diselesaikan dengan baik. ***

KAMIS, 14 Juli 2016 9 Syawal 1437 H

5

Inovasi, Ekonomi Digital, dan Manajemen Perubahan I

NDONESIA tahun ini sedang mengalami pertumbuhan ekonomi paling lambat dalam lima tahun terakhir. Tetapi di sisi lain, pertumbuhan industri e-commerce justru semakin pesat di tengah perlambatan laju ekonomi tanah air. Oleh:

Ronny P Sasmita Analis Ekonomi Politik Internasional di Financeroll Indonesia dan Staf Ahli Komite Ekonomi dan Industri Nasional Republik Indonesia Bukan tak mungkin nantinya industri e-commerce dapat menjadi salah satu tulang punggung perekonomian nasional di mana peningkatan arus hilir mudik barang dan jasa cukup hanya melalui sentuhan awal secara digital karena efisiensi dan efektifitas yang terkandung di dalamnya. Terlebih, kebanyakan pelaku bisnis e-commerce di tanah air berskala kecil dan menengah (UKM). Seperti yang kita ketahui, bisnis UKM menjadi usaha yang paling tahan banting di saat krisis ekonomi sekalipun. Melalui industri ecommerce, besar harapan ke depannya UMKM dapat terus dikembangkan yang kemudian mampu menjadi salah satu faktor pendukung perekonomian Indonesia. Bahkan tak sedikit kalangan yang memprediksi bahwa e-comerce dan digital economy akan menjadi kekuatan ekonomi baru dunia pada tahun 2020 nanti. Potensi industri e-commerce di Indonesia memang tidak dapat dipandang sebelah mata. Dari data analisis Ernst & Young, dapat dilihat pertumbuhan nilai penjualan bisnis online di tanah air setiap tahun meningkat 40 persen. Ada sekitar 93,4 juta pengguna internet dan 71 juta pengguna perangkat telepon pintar di Indonesia. Tak hanya sekedar untuk mencari informasi dan chatting, masyarakat di kota-kota besar kini menjadikan internet, terutama e-commerce, sebagai bagian dari gaya hidup mereka. Oleh karena itu, perilaku konsumtif dari puluhan juta orang kelas menengah di Indonesia akan menjadi alasan yang sangat rasional mengapa e-commerce di Indonesia akan terus berkembang pesat. Berbicara mengenai industri ini memang tidak semata membicarakan jual beli barang dan jasa via internet. Tetapi ada industri lain yang

terhubung di dalamnya. Seperti penyediaan jasa layanan antar atau logistik, provider telekomunikasi, produsen perangkat pintar, dan lainlain. Hal inilah yang membuat industri e-commerce harus dikawal agar mampu mendo rong laju pereko nomian nasional. Mau tidak mau, pemerintah dituntut untuk sensitif dan jeli terhadap peluang serta risiko baru yang muncul dari ledakan ekonomi digital. Layaknya berbagai inovasi lainnya, digital economy melahirkan banyak peluang baru dan mendatangkan beberapa risiko yang tak terelakan. Perpaduan antara perkembangan teknologi dan hasrat untuk menjadi lebih efisien telah mendatangkan berbagai terobosan ekonomi yang di satu sisi sangat menggembirakan jutaan pelanggan, tapi di sisi lain juga memberi ancaman kepada banyak tenaga kerja dan kompetitor-kompetitor tradisional yang mempunyai pengaruh besar terhadap kehidupan masyarakat banyak. Sebagai contoh nyata adalah s eteru yang cukup massif dan menggemparkan antara taksi online dan taksi konvensional belum lama ini. Dari kacamata konsumen, perubahan yang akhirnya berbuah layanan yang lebih baik dengan harga yang lebih jongkok tentu menimbulkan preferensi yang tak bisa dilarang. Preferensi dan tendensi selera konsumen semacam ini akhirnya menjadi pemicu lahirnya kreatifitas dan inovasi, salah satunya dalam dunia transportasi, seperti Uber Taksi, Grab Car, Go Jek, Grab Bike, dan lain-lain. Secara bisnis, tentu tidak ada yang salah. Kreasi teknologis dan sejenisnya adalah oli yang menggerakan zaman, dari yang konvensional menuju yang lebih teknologis dan efisien. Bahkan Joseph Scum-

peter sudah lama memasukan komponen teknologi dan efisiensi sebagai unsur penting dalam proses Creative Destruction. Pada tahun 1942, terbit buku berpengaruh besutan ekonom Joseph A. Schumpeter dengan judul Capitalism, Socialism and Democracy. Menurut beliau, kapitalisme, pertama-tama, adalah sebuah sistem yang bentuk dan metode ekonominya secara alamiah selalu berubah dan karena itu merupakan satusatunya sistem yang tidak akan pernah bersifat tetap. Dan penggerak perubahan yang membuat kapitalisme selalu bisa bertahan adalah sebuah proses yang beliau sebut dengan istilah Creative Destruction (penghancuran kreatif). Untuk menjelaskan proses penghancuran kreatif , Schumpeter memberi contoh tentang kompetisi di dalam sistem ekonomi pasar sebagai esensi dari kapitalisme. Dalam kompetisi ini, hanya perusahaan yang efisien baik dari segi keuangan, manajemen, maupun penguasaan teknologi yang bisa bertahan dan unggul, sementara yang tidak efisien pasti tersingkir (destruksi). Di atas reruntuhan itu, muncul (kreasi) kompetitor lain yang secara bisnis menantang perusahaan yang sebelumnya menang. Proses ini berlangsung secara terus menerus, sehingga menurut Schumpeter, proses penghancuran kreatif ini merupakan fakta esensial kapitalisme. Dengan kata lain, jatuh-bangun, untung-rugi, baik di masa damai maupun di masa krisis adalah hal yang alamiah,yakni sebuah proses seleksi alam.

Pada tataran teknis, perang harga (munculnya predatory pricing misalnya) adalah salah satu buah dari perseteruan antara model bisnis digital dan bisnis konvensional. Perpaduan konsep sharing economic dengan inovasi teknologi membuat model bisnis digital menjadi lebih efisien sehingga memunculkan harga yang sangat murah. Namun secara teknis operasional, pada umumnya bisnis ini belum terpayungi oleh perangkat hukum yang ada. Mengapa? Karena untuk kontek bisnis ubernomic misalnya, di lapangan yang beroperasi adalah mobil berpelat nomor pribadi namun berfungsi sebagai angkutan publik. Walhasil, operasionalisasi teknisnya tidak terdeteksi oleh aturan main yang ada, terutama sistem pengenaan pajak, sehingga mengurangi biaya produksi dan melahirkan harga yang cukup murah. Secara bisnis, uber sejatinya sudah berada pada track yang benar, yaitu memberikan pelayanan yang super ciamik (jemput penumpang) dengan harga yang sangat menggoda. Logika bisnisnya tentu sederhana, yang siap beradaptasi dengan perkembangan zaman, yang siap mengikuti segala tetek bengek perkembangan selera konsumen, dan yang siap mencari segala cara untuk tetap bertahan dengan segala daya adaptasi dan kr easi, adalah pihak-pihak yang akan mengibarkan bendera kemenangan dan keberlanjutan di dalam rentang perjalanan sejarah ekonomi. Namun perkaranya, logika bisnis ini tentu harus beradaptasi terlebih dahulu dengan kontektualitas, harus

bertempur dengan berbagai aspek yang ada, seperti aspek sosiologis, sosio-ekonomis, ataupun aspek hukum setempat, yang terkadang masih sangat membutuhkan nafas tambahan ketika harus berhadapan dengan model bisnis kreatif dan inovatif. Apalagi jika ternyata faktanya uber malah menggarap lahan yang selama ini dimonopoli oleh mobil-mobil berkategori angkutan publik, tapi dengan pelaku lapangan yang tidak terikat oleh aturan main yang ada di lahan tersebut karena menggunakan mobil yang berkategori privat. Nah, jika sudah memakai konteks ini, saya pikir urusannya bukan lagi urusan pro perubahan atau kontra inovasi, bukan pula urusan pro sharing economy, pro digital economy, atau kontra owning economy, tapi perkara konflik kepentingan yang membentang secara horizontal di lapangan, yakni rakyat versus rakyat. Di antara pelaku lapangan dari kedua model bisnis tersebut justru saling melukai, rakyat dari satu kubu dilukai oleh rakyat dari kubu lainya. Dan tepat disinilah pemerintah harus berdiri, memainkan kartu managemen perubahan dengan mengelola segala rupa perbedaan yang destruktif. Diharapkan, pemerintah dan segenap kebijakan yang diambil mampu berposisi adil di tengah sengkarut dua proses, yakni tidak membunuh energy kreatif di satu sisi (kreasi) tapi juga meminimalisir terjadinya penghancuran (destruction) di sisi yang lain. Semoga.(*)

Jalan Alahan Panjang – Solok Selatan Rusak Parah Y

Seorang Mahasiswa UNP Tertipu Jan arok bana dek ka buliah Ketua Fraksi Gerindra DPRD Padang Dipolisikan Konflik lagi, kapan berakhirnya?

www.harianhaluan.com

TH. Kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kabupaten Solok. Kapan jalan yang menghubungkan Alahan Panjang dengan Kabupaten Solok Selatan tepatnya di Kenagarian Aie Dingin, Kecamatan Lembah Gumanti rampung. Karena sebagai pengendara yang biasa melewati jalan ini setiap harinya sangat takut melalui jalan ini selain rusak parah, tanah bekas galian di sepanjang pinggir jalan juga mudah menutup badan jalan. Akibatnya akses kami sering tersendat ketika harus membawa hasil pertanian ke Alahan Panjang. Kabarnya, Tour de Singkarak (TdS) yang setiap tahunnya melewati kampung kami, tahun ini kami ti dak bisa menyaksikan TdS lagi karena jalan itu yang belum juga rampung dikerjakakan. Mohon Pak, ini segera dibenahi Pak. Pengirim: +6208537514****

„ Redaktur: Ismet Fanany MD

„ Layouter: Ilham Taufiq


6

POLITIK

KAMIS, 14 Juli 2016 9 Syawal 1437 H

Lingkar

DPR: Identitas Tunggal Bisa Cegah Korupsi JAKARTA, HALUAN — Anggota DPR menyebut pembatasan transaksi tunai yang diusulkan ýPusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) bukan satusatu cara mencegah korupsi. Persoalan utama dalam persoalan pengawasan korupsi adalah belum dapat diterapkannya nomor induk tunggal (single identity). Menurut Wakil Ketua Komisi XI DPR, Hafisz Tohir, persoalan utama dalam pengawasan keuangan adalah soal nomor induk tunggal (single identity) bagi setiap nasabah. Selama ini, identitas tunggal nasabah belum dapat diterapkan maksimal di Indonesia. “Kalau semua sudah inline dan masuk sistem IT, pembatasan transaksi tunai menjadi tidak perlu lagi,” tutur Hafisz Tohir, Rabu (13/7). Kalau penerapan identitas tunggal sudah dilakukan, lanjut dia, tidak perlu khawatir dalam mengawasi transaksi keuangan setiap nasabah. Sebab, semua akan masuk dan dapat terbaca oleh sistem. Namun, yang perlu diperbaiki saat ini adalah data IT tentang nasabah Bank. Politikus Partai Amanat Nasional (PAN) ini mengatakan, ýsetiap warga negara Indonesia harus memiliki NPWP dan nomor induk tunggal. Dengan begitu, kemanapun mereka membawa uangnya, pasti akan ketahuan. “Jadi kuncinya adalah NPWP dan nomor identitas tunggal itulah yang harus disegerakan penerapannya,” tegas dia. Dengan identitas tunggal nasabah ini, imbuh Hafisz, semua asal usul kekayaan penduduk dapat diketahui. Bahkan, kalau ada transaksi sekecil apapun dapat segera diketahui dan dilacak asal-usulnya. Jadi, persoalan yang lebih penting dari pengawasan transaksi untuk mencegah praktek korupsi maupun pencucian uang adalah identitas tunggal nasabah. (h/rol)

DPR Pertanyakan Patroli Bersama JAKARTA, HALUAN — Anggota Komisi I DPR Charles Honoris turut angkat bicara soal penyanderaan 3 Warga Negara Indonesia (WNI) yang kembali dilakukan kelompok Abu Sayyaf di perairan Sabah, Malaysia, Minggu 10 Juli 2016 lalu. Charles prihatin hal itu kembali terjadi padahal sebelumnya sudah ada surat perjanjian (MoU) antara Menteri Pertahanan Indonesia, Malaysia, dan Filipina. “Selama ini kan kita dapat penjelasan dari pemerintah akan ada patroli bersama untuk menanggulangi terjadinya perompakan atau pembajakan lagi, sedangkan sekarang terjadi lagi. Kita mempertanyakan itu,” ungkap Charles di Jakarta, Rabu (13/7). Politikus PDIP ini menduga ada uang tebusan dari pihak swasta, sehingga penyanderaan WNI kembali terulang. Karena itu ia menegaskan, agar pembebasan sandera kali ini jangan sampai dibayar dengan uang tebusan karena nanti bisa terulang lagi. “Kita prihatin atas kejadian ini, kita ingin ABK segera dipulangkan, tapi pembayaran tebusan oleh pihak swasta, walaupun bukan oleh pemerintah, ini akhirnya citra Presiden jadi buruk dan bisa terulang lagi,” ujar Charles. Charles juga berharap agar Pemerintah Filipina dapat memberantas kelompok Abu Sayyaf secara permanen, sehingga penyanderaan warga, khususnya WNI, tidak terjadi lagi. “Kalau memang Filipina tidak bisa menangani sendiri, negara-negara sahabat termasuk Indonesia siap bergabung membantu memberantas kelompok Abu Sayyaf,” ucap Charles. Dia juga menyarankan agar ada intelijen sharing dengan Filipina untuk operasi militer. “Saya ingat Pemerintah Filipina sudah mengeluarkan statement mengizinkan TNI ikut terlibat dalam upaya pembebasan sandera. Saya rasa itu adalah awal yang baik agar Indonesia bisa terlibat,” imbuh dia. “Perlu diingat ya, Abu Say yaf ini dikategorikan PBB sebagai anggota teroris, tidak ada bedanya dengan Al Qaeda atau ISIS,” tegas Charles. (h/lec)

Harian Umum

Mencerdaskan Kehidupan Masyarakat

8 PAC Gerindra Padang Layangkan Mosi Tak Percaya PADANG, HALUAN — Delapan pengurus Anak Cabang (PAC) Partai Gerindra Kota Padang, melayangkan mosi tidak percaya terhadap Ketua Dewan Pengurus Cabang (DPC) Gerindra Kota Padang, Afrizal B.Ac. Para pengurus PAC tersebut bahkan tidak lagi mengakui Afrizal sebagai Ketua DPC Gerindra Kota Padang.

DUKUNGAN UNTUK AHOK — Ketua Umum DPP Partai Golkar Setya Novanto (kedua kiri) didampingi Sekjen Idrus Marham (kedua kanan), menyerahkan SK dukungan untuk bakal calon Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (kiri) di Kantor DPD Partai Golkar DKI Jakarta, Jumat (24/6). Pada Rapimnas akhir Juli nanti, Partai Golkar juga akan membahas rencana untuk mengusung kembali Joko Widodo pada Pilpres 2019. ANTARA FOTO

Rapimnas Golkar Bahas Dukungan untuk Jokowi JAKARTA, HALUAN — Partai Golkar bakal membahas soal rencana mengusung Joko Widodo (Jokowi) dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) pada 2019 mendatang. Bahasan itu menjadi salah satu agenda Rapimnas yang akan digelar pada akhir Juli nanti. Namun, pengamat politik Universitas Nasional, Mohammad Hailuki, menilai, keputusan Rapimnas Partai Golkar itu akan menunggu hasil perombakan kabinet yang dilakukan oleh Presiden Joko Widodo. Hal ini terkait dengan adanya deal-deal politik yang dilakukan Partai Golkar dengan Presiden Joko Widodo, terutama terkait jatah menteri untuk Partai Golkar. ‘’Jika ternyata kursi menteri Golkar tidak bertambah, mungkin ada konsesi lain yang diberikan kepada Golkar atau elitenya, dalam hal ini Setya Novanto ataupun Aburizal Bakrie,’’ ujar Hailuki, Rabu (13/7). Hailuki menilai, memang sudah

JOKO WIDODO Presiden Republik Indonesia

ada deal-deal politik yang terjadi antara Presiden Jokowi dengan Partai Golkar pada gelaran Munaslub, beberapa waktu lalu. Deal-

deal politik itu pun berujung pada keluarnya Partai Golkar dari KMP dan memberikan dukungan kepada pemerintah. Rencana pemberian dukungan terhadap Jokowi pada Pilpres 2019 mendatang, lanjut Hailuki, merupakan upaya Partai Golkar untuk menagih secara halus jatah menteri untuk Partai Golkar. ‘’Selalu ada win-win yang hendak dicapai dari sebuah negosiasi politik. Tidak mungkin dukungan diberitakan tanpa ada komitmen politik apapun,’’ kata Hailuki, yang juga menjabat sebagai peneliti di Centre for Indonesia Political and Social Studies (CIPSS) tersebut. Sebelumnya, Sekretaris Jenderal Partai Golkar, Idrus Marham, sempat menyatakan, Ketua Dewan Pembina Partai Golkar, Aburizal Bakrie, sudah menyetujui rencana Partai Golkar untuk mengusung Jokowi pada Pilpres 2019. Dukungan ini pun akan diformalkan lewat keputusan Rapimnas. (h/rol)

Delapan pengurus PAC tersebut masingmasingnya PAC Koto Tangah, PAC Kuranji, PAC Pauh, PAC Lubuk Kilangan, PAC Padang Barat, PAC Padang Selatan, PAC Padang Utara, dan PAC Bungus Teluk Kabung. “Kami tidak lagi mengakui Afrizal sebagai Ketua DPC Gerindra Kota Padang. Dan kami juga sudah melayangkan surat mosi tidak percaya itu sejak Desember lalu. Dalam waktu dekat, kami juga akan segera layangkan surat itu ke DPD dan DPP Gerindra,” kata Jack Khaidir, perwakilan delapan pengurus PAC Gerindra Kota Padang, Selasa (12/7). Ia mengatakan, salah satu alasan dilayangkannya surat mosi tak percaya itu antara lain didasarkan kepada pola kepemimpinan Afrizal, yang selama ini diakui tidak pernah melakukan pembinaan kepada kader partai. Bahkan, Afrizal juga disinyalir tidak pernah mengalirkan uang pembinaan partai dari Pemko Padang kepada 11 PAC Gerindra se Kota Padang. “Sepeser pun, uang itu belum kami terima. Kami tidak tahu, uang itu dipergunakan untuk apa, yang jelas tidak pernah dilakukan pembinaan kepada partai, khususnya kepada kami di anak cabang,” ujarnya. Ia juga mengaku, akan melakukan upaya perlawanan sampai ke DPP Partai Gerindra soal pergantian Ketua DPRD Kota Padang, jika pergantian itu tidak s esuai dengan Anggaran Dasar/Anggaran Rumah Tangga (AD/ART) Partai. Terpisah, Ketua DPC Gerindra Kota Padang, Afrizal justru mempertanyakan delapan PAC Gerindra tersebut. Menurutnya, mereka bertindak bukan atas nama pengurus PAC Partai Gerindra, tetapi hanya bertindak atas nama pribadi-pribadi. “Dari delapan yang mengaku-ngaku PAC Gerindra Kota Padang, hanya dua yang benarbenar pengurus, yakni PAC Koto Tangah dan PAC Pauh. Selebihnya, mereka bukan pengurus PAC. Bahkan, ada diantara mereka mantan calon anggota legislatif yang tidak terpilih pada Pilleg lalu,” jelasnya. “Mana SK mereka sebagai pengurus PAC? Ini jelas, mereka melakukan tindakan sendirisendiri, tetapi mengatasnamakan PAC Partai Gerindra. Ini adalah tindakan yang tidak benar dan merusak nama baik partai,” tegasnya. Jika benar atas nama PAC terang Afrizal, dirinya juga mempertanyakan kapan kedelapan PAC itu melakukan rapat pleno untuk melakukan mosi tidak percaya. Karena segala tindakan yang mengatasnamakan partai, seyogyanya dilakukan melalui rapat pleno. “Kapan rapat plenonya. Mana berita acara rapat plenonya,” ujarnya. (h/ade)

Hanura dan Nasdem Dukung Perombakan Kabinet DENPASAR, HALUAN — Ketua Umum Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura), Wiranto mendukung Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk melakukan perombakan atau reshuffle kabinet. Hal itu disampaikan Wiranto seusai pelantikan pengurus DPD Partai Hanura Provinsi Bali, Rabu (13/4) di Denpasar. “Itu haknya presiden. Mendukung setiap saat ada reshuffle. Mendukung sepenuhnya dong. Masa nggak bisa mendukung,” kata Wiranto. Wiranto juga menegaskan bahwa selama ini, ia selalu memberikan dorongan positif kepada Presiden untuk memi-

lih pembantu-pembantunya dalam melaksanakan tugas negara, tentunya yang terpilih tersebut adalah orang-orang yang mampu mengimplementasikan apa yang dipikirkan seorang presiden. “ P residen mempunyai satu cita-cita, satu harapan yang bagus, tapi tanpa tim yang kuat, pasti ada hambatan dalam pelaksanaannya,” tambahnya. Wiranto meminta semua pihak menunggu dan tidak meributkan isu reshuffle karena penunjukan m enteri adalah hak presiden. “Jangan ikut campur. Biarkan presiden dengan hak beli au,

wewenang beliau untuk memi lih putra-putri ter bai k Indonesia,” tegasnya. Sebelumnya, Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh mengisyaratkan tak keberatan jika menteri dari partainya terkena reshuffle kabinet. Menurut dia, sejak awal mendukung Joko Widodo dan Jusuf Kalla, partainya sudah konsisten untuk memberikan dukungan tanpa syarat. “(Reshuffle) Bagus saja. Kami sudah konsisten, kami dukung,” kata Paloh. Paloh menambahkan, sebagai negara yang menganut sistem presidensial, maka kontr ol ada p ada presiden

bukan pada parlemen. Pernyataan tersebut diungkapkannya menyusul adanya partai-partai politik yang mengkritik kinerja menterimenteri Jokowi. “Reshuffle itu bagi Nasdem menyerahkan sepenuhnya kepada presiden. Presiden yang punya hak prerogatif,” ujarnya. Ketua DPP Partai Nasdem Johnny G Plate juga mengatakan, partainya menyerahkan sepenuhnya kepada Presiden Jokowi, bila ada menteri dari kadernya yang terkena reshuffle kabinet. Menteri dari Nasdem tetap akan bekerja dan tidak terpengaruh bila terkena perombakan.

“Nasdem kan jelas serahkan ke presiden. Kan semua pembantu presiden, setiap saat butuh bantuan. Yang terancam dan tidak kan spekulatif, so far bekerja seperti biasa,” ujar Johnny ketika dihubungi di Jakarta, Rabu (13/7). Dia mengatakan, jika presiden merasa perlu penyegaran di seluruh kabinet, maka pasti ada pertimbangan. “Kalau misal ada perombakan, itu presiden yang pertimbangkan. Contohnya Partai Golkar yang dari awal sudah dalam kabinet, wapres kan juga dari Golkar, Luhut Pandjaitan juga, dia mantan petinggi Golkar,” ujar Johnny. (h/kmp/lec)

AKOM: CUKUP INI YANG TERAKHIR

Gerindra Tak Hiraukan Reshuffle JAKARTA, HALUAN — Ketua DPP Partai Gerindra, Desmond Junaidi Ma-

hesa menegaskan partainya tak peduli apakah ada reshuffle kabinet kerja Jokowi-

PRESIDEN Jokowi diapit Wakil Presiden Jusuf Kalla dan Menko Polhukam Luhut Binsar Pandjaitan saat memimpin rapat kabinet terbatas. www.harianhaluan.com

JK jilid II atau tidak. Sebab menurutnya percuma saja dilakukan reshuffle jika Presiden Jokowi tak kompeten memimpin negara. “Yang kami tahu kalau presidennya mereshuffle siapapun, kalau presidennya enggak paham ya sama saja. Kalau dia paham, jelas mengarahkannya. Kalau presidennya enggak paham, mau mengarahkan apa. Karena hari ini lebih pintar menteri dari pada presidennya,” kata Desmond di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (13/7). “Reshuffle bukan parameter untuk perubahan,” imbuhnya. Wakil Ketua Komisi III

DPR ini tak merasa hanya partainya saja yang tak berhasil dilunakkan oleh pemerintah untuk tidak menjadi oposisi. Sebab dia tahu bahwa kebanyakan pertai politik merapat ke pemerintah hanya untuk mencari keuntungan semata. “Gerindra tidak merasa ditinggal. Kami sudah tahu sejak awal, memang orang ini cuma nyari untungnya saja. Partai-partai ini hanya nyari untungnya saja. Jadi enggak merasa meninggal dan ditinggalin kok,” ungkapnya. Jika pemerintah tak bisa diimbangi oleh kekuatan oposisi yang kritis, Desmond menganggap tak akan berhubungan bagi sistem de-

mokrasi. Sebab dia menganggap sistem demokrasi memang tak diterapkan. “Hari ini emang ada demokrasi? Enggak ada demokrasi hari ini. Hari ini kartel kekuasaan politik kok,” pungkasnya. Menyelesaikan Masalah Semetara Ketua DPR RI Ade Komarudin (Akom) menyerahkan sepenuhnya kepada Presiden Joko Widodo untuk melakukan reshuffle. Dia hanya meminta presiden melakukan pergantian untuk terakhir kalinya. “Kita ingin tidak terjadi reshuffle lagi,” kata Ade. Isu reshuffle memang tengah ramai diperbincangkan. Pelbagai spekulasi terkait sia-

pa bakal terkena pergantian terus bergulir. Politikus Partai Golkar ini juga meminta Jokowi memikirkan matangmatang sebelum melakukan pergantian. Dia mencontohkan, misalnya jika ada reshuffle menteri ekonomi, tidak seharusnya mengganggu perekonomian nasional. Ade menegaskan pihaknya enggan ikut campur terkait hak prerogatif Jokowi. “Kita tidak mau mencampuri hak prerogatif presiden. Semua pihak partai atau golongan tertentu bisa menyampaikan aspirasinya. Presiden punya kewenangan penuh apakah perlu reshuffle atau tidak,” pungkasnya. Sikap egosektoral terang-

Redaktur: Ryan Syair

nya, juga harus dikikis. Karena duduk di posisi tinggi lembaga negara seharusnya menempatkan kepentingan negeri, bukan kelompoknya sendiri. Namun, Akom kembali menegaskan bahwa kebijakan perombakan kabinet merupakan hak prerogratif Presiden. Semua pihak tidak dapat mencampuri urusan pemilihan orang yang duduk di Kabinet Jokowi ini. Meskipun, semua pihak bisa menyampaikan aspirasinya pada Jokowi, namun, kewenangan tetap berada di tangan Jokowi. ”Tapi kita berharap kalaupun ada reshuffle, semoga bisa menyelesaikan masalah yang ada,” katanya. (h/mdk/rol) Layouter: Ilham Taufiq


UTAMA

KAMIS, 14 Juli 2016 9 Syawal 1437 H

7

Suami........................................... Dari Halaman. 1 vakuasi kedua korban bersama dengan aparat kepolisian yang ada di lokasi,” ungkap Maulid. Akibat peristiwa ini, sempat menimbulkan kemacetan lalu lintas di kawasan Kayu Kalek. Sedangkan, para korban langsung dibawa ke rumah sakit terdekat untuk diotopsi dan mendapatkan perawatan. Korban Lain Dari RSUP Dr M Djamil, sesosok mayat perempuan paruh baya tanpa identitas, yang menjadi korban kecelakaan kereta api di Lubuk Alung pada Kamis 7 Juli lalu, hingga kini masih tergeletak TAMAN KULINER — Pengunjung memasuki Taman Kuliner yang berlokasi di Simpang Jalan Sandang Pangan, Padang, Rabu (13/7). Taman tersebut dibangun oleh Pemko Padang untuk melayani pengunjung pasar dengan menyediakan makanan dan minuman dibuka dari pukul 9.00 WIB hingga 24.00 WIB. RIVO SEPTI ANDRIES

Jokowi.......................................... Dari Halaman. 1 kepercayaan 50 persen. Dari jumlah sebanyak itu, ada dua titik pantas yang ikut terpantau berada di Sumbar. Kepala BMKG Stasiun Pekanbaru, Sugarin di Pekanbaru, Selasa, mengatakan, dari sebaran di sembilan provinsi, penambahan titik panas terjadi di Sumatera Utara dari delapan menjadi 10. Tercatat, Riau masih menjadi daerah konsentrasi dengan 28 titik panas, Sumatera Selatan 9, Nanggroe Aceh Darussalam dan Jambi masing-masing 5, Bangka Belitung 4, s ertan Bengkulu, Lampung dan Sumatera Barat masing-masing 2. “Data tersebut berdasarkan pantauan satelit baik Terra maupun Aqua pada hari ini dengan sebesar 50 persen mengenai potensi terbakarnya lahan dan hutan di Sumatera,” tegasnya. Dimajukannya jadwal kunker Presiden ke Riau tepatnya ke Kabupaten Siak, disampaikan

oleh Gubernur Riau, Arsyadjuliandi Rachman. “Tidak masalah dipercepat, setelah kita mengadakan rapat bersama Kementerian LHK, semuanya sudah mempunyai komitmen siap. Apalagi ini majunya hanya satu hari,” ujar Gubernur Riau, usai menghadiri acara hari raya 6 di Kabupaten Kampar, Rabu (13/7). Dijelaskan Gubri, acara HLH Sedunia dan acara peluncuran Taman Nasional Zamrud, merupakan yang pertama kalinya diadakan di Sumatera, biasanya digelar di pulau Jawa. Pada kesempatan acara tersebut juga akan diadakan beberapa kegiatan lainnya seperti, pemberian penghargaan lingkungan hidup. Melepas 750 ekor benih ikan patin dan baung, sebanyak 100 ribu ekor ke sungai Siak dengan diikuti oleh 300 sampan. Masingmasing sampan melepaskan 300-

350 ekor benih ikan. “Agendanya sesuai dengan yang dijadwalkan, yang jelas Siak mendapatkan Taman Nasional Zamrud. Jadi Provinsi dan Kabupaten sama-sama mendukung,” ungkap Gubri. Disinggung mengenai ground breaking tol Pekanbaru-Dumai, menurut Gubri, Men LHK dan Menkopolhukam juga menudukung dilaksanakannya ground breaking. Saat ini rencananya masih dalam proses di Kementrian PU dan BUMN. “Saya juga sudah bertemu dengan Mendagri, mentri ESDM dan Menkopolhukam juga sudah telpon. Beliau-beliau itu setuju semuanya dimanfaatkan waktu semaksimal mungkin kunjungan Presiden, jangan hanya untuk satu sektor. Tidak tol saja ada rel kereta api di Kementrian perhubungan dan juga PLTU di Kementrian ESDM,” tutup Gubri. (hr/nur)

Jenderal....................................... Dari Halaman. 1 Presiden tentang pengangkatan Kapolri Nomor 48/Polri/Tahun 2016. Keppres tersebut dibacakan langsung oleh Sekretaris Militer Presiden Marsekal Muda TNI Hadi Tjahyanto Dalam Keppres tersebut disebutkan memberhentikan dengan hormat Jenderal Pol Badrodin Haiti dari jabatan Kapolri. Pemberhentian Badrodin disertai dengan ucapan terima kasih dari pemerintah atas pengabdian dan jasa-jasanya. Poin selanjutnya yakni mengangkat Komjen Pol M Tito Karnavian dengan NRP 64100600. “Atas nama bangsa dan rakyat Indonesia saya mengucapkan selamat atas pelantikan saudara sebagai Kepala Polisi Negara Republik Indonesia,” ujar Presiden Jokowi mengawali sambutannya. “Kini saudara diberi amanah, diberi kepercayaan dan diberi tanggung jawab negara untuk memastikan pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat agar berjalan dengan baik, penegakan hukum berjalan dengan profesional, serta masyarakat mendapat perlindungan pengayoman yang prima,” imbuh Jokowi. Menurut Jokowi, ke depan Kapolri menghadapi tantangan yang semakin berat dan kompleks. Tetapi Jokowi meyakini di bawah kepemimpinan Tito, Polri akan mampu menghadapi tantangan yang berat itu. “Dalam menghadapi tantangan yang berat ke depan, saya minta fokus pada dua hal. Pertama menjaga persatuan, kekompakan dan soliditas internal Polri,” ujar Jokowi. Karena hanya dengan persatuan, kekompakan dan soliditas itu kata Jokowi, Polri kan memiliki fondasi yang kuat dalam menjalankan tugas yang diberikan oleh negara “Kedua, lanjutkan reformasi Polri secara menyeluruh dan konsisten,” lanjut Jokowi. Dia menekankan apa yang disampaikan pada hari Bhayangkara ke-70, bahwa reformasi Polri adalah kunci menghadapi masa depan. Reformasi Polri harus menyeluruh dari hulu sampai hilir. “Mulai dari rekrutmen sampai pelayanan kepada masyarakat, mulai dari perubahan mental sampai pada perubahan perilaku personel Polri. Saya ingin reformasi Polri betul-betul konkret,” tegas Jokowi. Berantas Mafia Hukum Tidak hanya itu, usai pelantikan Presiden Jokowi juga mengingatkan Kapolri yang baru untuk memberantas mafia hukum. “Berantas dengan tegas praktek-praktek mafia hukum, perkuat profesionalisme dalam penegakan hukum, sehingga dapat menjamin kepastian hukum dan rasa keadilan masyarakat,” uujarnya. Selain itu, Kapolri Jenderal Tito juga diminta memperbaiki www.harianhaluan.com

kualitas pelayanan kepada masyarakat agar lebih mudah, lebih sederhana, tidak berbelit belit, bebas pungli dan dengan prosedur yang jelas. “Beri pengayoman dan perlindungan yang setara bagi semua warga yang membutuhkan. Polri harus mampu menjaga kebhinekaan toleransi serta memperkuat persatuan Indonesia,” lanjut Jokowi. Senada dengan Presiden, Wakapolri Komjen Budi Gunawan juga menekankan pentingnya meningkatkan soliditas dan kekompakan di tubuh Polri. “Tadi kan sudah ada arahan Presiden, masalah dua hal kan soliditas, kekompakan,” ujarnya. Selain itu, lanjut Budi Gunawan, masalah reformasi di tubuh Polri perlu dilakukan dari hulu ke hilir. “Reformasi Polri kan sudah berjalan dari 1998. Tiga aspek itu kan, kultural, instrumental, struktural. Memang yang beratkan masalah kultural,” katanya. “Karena kultur ini kan mengubah mindset. Kultur dan mindset orang sehingga membutuhkan tahapan-tahapan. (Perbaikan) semua, mulai dari rekruitmen, pendidikannya juga nanti di dalam proses pembinaan selama bekerja,” kata Budi Gunawan. “Dari 10 program prioritas itu, salah satunya maslah soliditas. Nah itu ada 6 kegiatan yang kita siapkan untuk memperkuat masalah soliditas tadi, baik perseorangan maupun kesatuan. Nanti kita declare setelah commander wish nanti hari Jumat, ya,” tambahnya. Optimis Sementara itu, Kapolri Jenderal Tito Karnavian, mengaku optimis bisa membangun organisasi Polri, di semua level. “Saya kira banyak memberikan dukungan, sepanjang dalam rangka membangun Polri. Karena itu adalah komitmen kami bersama adalah untuk membangun Polri,” ujarnya. Adapun mengenai reformasi kepolisian, yang berhubungan dengan masalah kultur perilaku anggota yang lebih humanis, perilaku non koruptif, itu ditekan semaksimal, diakui Kapolri Jenderal Tito Karnavian itu membutuhkan waktu karena akan berhubungan dengan kesejahteraan, arogansi kekuasaan, kewenangan. Menurut Kapolri, ada program yang akan ia luncurkan mengenai hal ini. Mengenai rekrutmen misalnya, ia akan mencari orang-orang yang baik, orang yang tepat untuk menjadi polisi, karena rekrutmen seleksi awal , 70 persen akan menentukan kinerja. “Kalau dari awal salah pemilihannya, mereka bukan lagi menjadi pengayom tapi menjadi perusak masyarakat. Dan mereka memiliki kewenangan,” ujarnya. Kapolri menjelaskan, pihak-

nya akan memberikan pendidikan yang baik, kurikulum yang baik. Budaya non koruptif dikembangkan disitu, termasuk pengiriman 70 polisi yang muda-muda ke luar negeri melalui program beasiswa LPDP (Lembaga Pengelola Dana Pendidikan). “Kita harapkan ada regenerasi, mereka mendapatkan ilmu, di negara yang indeks korupsinya rendah, kita harapkan mereka membawa kultur saat pulang kesini, kultur mereka mindset mereka juga non koruptif,” papar Tito. Adapun untuk peningkatan kinerja, menurut Tito, pihaknya akan mendorong dengan pembentukan satgas-satgas. “Kinerja halhal yang penting, seperti terorisme, konflik, intoleransi, konflik masal, itu menjadi fokus utama saya,” terangnya. Mengenai sinergi dengan lembaga lain, Kapolri menjelaskan, pihaknya akan melakukan dengan TNI, lembaga penegak hukum dan KPK. Menurutnya, kunci yang paling utama adalah komunikasi. Komunikasi formal maupun informal. Untuk itu, dirinya tentu dari tingkat atas akan memberi contoh membangun hubungan dengan jajaran TNI, para pimpinan TNI semua angkatan. Dan juga dengan lembaga-lembaga penegak hukum, kejaksaan, KPK, lembaga peradilan, termasuk juga departemendepartemen. Beri Hormat Dalam pelantikan kemarin, puluhan jenderal polisi juga turut hadir. Mereka dengan khidmat mengikuti acara hingga memberi ucapan selamat kepada Tito. Para jenderal bintang satu (Brigjen), dua (Irjen) dan tiga (Komjen) itu hadir berseragam lengkap. Di antaranya tampak Wakapolri Komjen Pol Budi Gunawan, Irwasum Polri Komjen Pol Dwi Priyatno, Kalemdikpol Komjen Pol Syafruddin, Kabaintelkam Komjen Pol Nur Ali, Sestama Lemhanas Komjen Pol Suhardi Alius dan lainnya. Komjen Budi Waseseo tak terlihat hadir. Saat proses pelantikan, mereka berdiri di barisan belakang yang berhadapan dengan Presiden Jokowi saat melantik Tito Karnavian. Mereka memberi hormat saat sesi acara menyanyikan lagu Indonesia Raya. Sementara Jenderal Badrodin Haiti yang akan purna tugas, berdiri di samping kanan Presiden Jokowi sejajar dengan anggota Kabinet Kerja dan pimpinan lembaga negara. Badrodin juga memberi hormat saat menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia. Saat menerima ucapan selamat, Jenderal Tito Karnavian tampak memberi hormat kepada setiap pejabat yang menyalaminya. Begitu juga yang dilakukan para jenderal Polri yang sejak awal khidmat mengikuti pelantikan. (bbs, dtc, kom, ant, ral, sis)

di ruang instalasi kamar mayat rumah sakit tersebut Pejabat Pemberi Informasi dan Dokumentasi (PPID) RSUP Dr M Djamil Gustafianof, kepada Haluan, Rabu (13/7), mengimbau masyarakat yang merasa kehilangan anggota keluarga sesuai dengan ciri-ciri yang disebutkan, agar dapat mendatangi RSUP Dr M Djamil untuk mengecek jenazah tesebut. “Sudah seminggu tidak ada yang datang menjemput. Kami perkirakan jenazah ini berumur 50 tahun, berjenis kelamin perempuan, dengan tinggi sekitar 159 cm, memiliki rambut lurus dan

berbadan sedang, berkulit hitam manis, dan bermuka oval. Bagi masyarakat yang merasa kehilangan anggota keluarga dengan ciri seperti itu, harap cek ke rumah sakit ini,” katanya. Gustafianof mengatakan, sejak masuknya jenazah ke instalasi kamar mayat pada Kamis 7 Juli lalu, belum ada seorangpun masyarakat yang datang untuk mengecek keberadaannya. RSUP M Djamil merencanakan, jika dalam beberapa hari ke depan tetap tidak ada yang datang, maka jenazah tersebut akan dimakamkan oleh RSUP Dr M Djamil. (h/ isq/mg-adl)

Anggota ....................................... Dari Halaman. 1 di serahkan ke JPU Kajati Sumbar. “Mudah-mudahan proses ini capat selesai dan cepat kita mengetahui mana yang salah mana yang benar,” harap Supirman. Diinfokan Supirman, penyidik sudah menyampaikan SP2HP (Surat Pemberitahuan Perkembangan Hasil Penyidikan) yang ditandatangani Kasubdit I Ditreskrimum AKBP Sarminal pada 1 Juli lalu. Menanggapi hal ini, Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PAN Pasasanan Barat Erwin, mengatakan dia belum mengetahui pelimpahan ini. Kalau memang

benar, dia mengaku akan segera menindaklanjuti secara kepartaian. Ketika hal ini dikonfirmasi ke Kejati Sumbar, Kasi Penkum Yunelda kepada Haluan mengaku masih menunggu laporan dari Kejari Simpang Empat, Pasaman Barat. Kepada Haluan, Rabu (13/7), ia mengatakan, Kejari Pasaman Barat belum memberikan laporan perkembangan penyelidikan ke Kejati Sumbar, dan rencananya akan dilakukan besok (hari ini, red). “Senin kemarin kami sempat

rapat s ebentar sebelum acara ulang tahun Kejati, tapi tidak ada pembahasan soal tersangka IS dari Pasaman Barat. Tahap duanya dilakukan di Simpang Empat, Pasaman Barat, bukan di Kejati. Kejari Simpang Empat hanya harus melaporkannya ke Kejati,” kata Yunelda. Untuk status IS ini, lanjutnya, Kejati belum bisa menentukannya sebelum menerima laporan dari Kejari Simpang Empat. “Kami lihat dulu besok, belum bisa dipastikan sekarang. Kabarnya besok pihak Kejari datang,” tukasnya. (h/isq/mg-idn/mg-adl)

Polda ........................................... Dari Halaman. 1 Selain melakukan pemusnahan, petugas juga mengamankan dua pemuda terkait peredaran ganja di Samping Kantor Baznas Padang, Selasa(12/7). Menurut Direktur Res Narkoba Polda Sumbar Kombes Pol Kumbul KS dua kegiatan itu merupakan bukti keseriusan jajaran Polda Sumbar dalam memberantas peradaran gelap narkoba di wilayah hukum Polda Sumbar. “Terbukti dengan banyaknya barang bukti hasil tangkapan yang kami hancurkan dengan cara diblender,” ujar Kumbul. Turut hadir dalam acara pemusnahan barang bukti tersebut oleh pihak Pengadilan Tinggi Padang, Kejaksaan Tinggi Padang, Kepala Pega-

daian, awak media, pengacara serta tersangka. Jajaran Dit Resnarkoba sendiri sebelum pemusnahan sabu, telah mengamankan dua pelaku peredaran narkotika lainnya, jenis ganja pada Selasa (12/7) sekitar pukul 14.30 WIB. Salah satunya bahkan mencoba kabur saat operasi penangkapan dilakukan, namun tak berhasil. Kedua pelaku berinisial AB (28) warga Jalan Sungai Sapih, Kelurahan Kuranji dan A (28), warga Kampung Marapak, Kelurahan Kalumbuk, Kecamatan Kuranji ini ditangkap di samping Kantor Baznas Kota Padang. “Dari tangan pelaku, kami berhasil menyita Barang Bukti

(BB) satu paket ganja besar seberat satu kilogram dan satu paket kecil ganja sebesar 10 gram, serta satu unit telepon genggam jenis Nokia,” papar Dir Resnarkoba Polda Sumbar, Kombes Kumbul KS dihadapan sejumlah awak media di Ruang Pertemuan Utama (Rupatama) Mapolda Sumbar, Rabu (13/7). Kumbul juga membenarkan bahwa salah satu pelaku berinisil AB sempat mencoba kabur dan melarikan diri saat ditangkap. Menurutnya, kedua pelaku mendapatkan seorang yang berinisial R. “Kami menduga R merupakan seorang bandar dan saat ini kami tengah memburu pelaku tersebut,” tukasnya. (h/mg-adl)

Sistem .......................................... Dari Halaman. 1 Menurutnya, Dinas Pendidikan seharusnya tidak menggunakan sistem tersebut karena membuat siswa yang memiliki nilai UN rendah tidak lulus. “Sistem ini sangat mendiskriminasi dan itu tidak baik,” ujarnya, kemarin (13/7). Prayitno mengharapkan pemerintah mengkaji ulang sistem penerimaan siswa baru tersebut. Pemerintah seharusnya menggunakan landasan pemikiran yang baik sehingga tidak ada yang d ikecewakan. Guru besar Universitas Negeri Padang ini, mengusulkan pengubahan sistem. Menurutnya, sistem penerimaan siswa yang baik, adalah pendidikan inklusif yang menerima siswa tanpa membatasi dengan nilai dan memperhatikan Lingkar Wilayah Sekolah (LWS) yang mengutamakan anak yang tinggal di sekitar sekolah. “Sekolah yang baik adalah sekolah yang bisa membuat anak kurang pintar menjadi pintar dan anak pintar menjadi lebih pintar,” ungkap Prayitno. Kemudian terkait sekolah swasta yang banyak diminati siswa juga harus memperhatikan penetapan biaya masuk agar tidak membebani orang tua. Ombudsman Perwakilan Sumatera Barat juga mend esak Pemerintah Kota Padang meningkatkan perhatiannya terhadap anak-anak yang tidak tertampung pada sekolah negeri. Kepala Ombudsman Perwakilan Sumbar Yunafri melihat dari realitas di lapangan banyak anak-anak dari keluarga kurang mampu tidak tertampung di sekolah negeri. Untuk itu, menurutnya perlu ada kerjasama dengan sekolah swasta untuk memberikan sejenis subsidi pada anak-anak yang kurang mampu. Agar pendidikan merata untuk semuanya, walaupun mereka tidak bisa merasakan sepenuhnya pendidikan yang gratis. “Kalau anak-anak yang sekolah di sekolah unggul kebanyakan orangtuanya mampu secara ekonomi, dan bisa sekolah dimanapun ia bisa ditambah lagi dengan nilainya yang tinggi. Tapi, kalau anak yang kemampuannya terbatas dan sekolah di sekolah yang biasa saja tentu akan kesulitan untuk masuk negeri. Jadi pendidikan gratis di Kota Padang pun tidak bisa dinikmati semua anak,” jelasnya. Sementara diketahui, untuk masuk sekolah swasta sudah menjadi rahasia umum jika uang sekolahnya mahal. “Jadi anak-anak tidak merasakan pendidikan gratis, dan seharus-

nya anak-anak inilah yang butuh diperhatikan agar mambangkik batang tarandam,” ulasnya. Swasta Mahal Salah seorang orang tua siswa, Eni (45) mengaku terpaksa mengantarkan anaknya ke sekolah swasta. “Selaku ibu rumah tangga, saya sangat berharap anak saya bisa sekolah si SMA negeri yang jelas biayanya murah. Tetapi semua sekolah negeri semuanya sudah penuh,” ucapnya. Kemudian, Weni (15) terpaksa menghapus mimpinya masuk sekolah negeri karena nilainya yang tak memadai. Menurut Weni, batas nilai yang ditetapkan sekolah negeri terlalu tinggi. “Seharusnya batas nilainya tidak terlalu tinggi karena nilai hasil ujian akhir banyak yang rendahrendah. Banyaknya tamatan SMP di Kota Padang ini menambah ketatnya persaingan,” lanjut Weni. Untuk bisa masuk ke SMA swasta, Weni harus membayar total Rp4,8 juta untuk uang pendaftaran, uang seragam sekolah, dan uang pembangunan. Hal ini, kata Weni, menyulitkan orang tuanya. Sementara itu, usai berakhirnya, pendaftaran PSB online di Kota Padang sebelum libur lebaran lalu, jumlah pelamar di SMA Pertiwi mencapai 350 orang dari 288 siswa yang akan diterima. Sementara siswa yang mendaftar ulang hingga Rabu (13/7) baru mencapai 250 orang. Dengan biaya masuk sebesar Rp4,8 juta, peminat tetap ramai di sekolah swasta ini. Kepala SMA Pertiwi Muspardi mengatakan, pihaknya juga memberikan keringanan bagi siswa tidak mampu berupa berupa mencarikan orang tua angkat, dengan jumlah kuota dua puluh orang tiap tahunnya. Meski sekolah swasta, kata Muspar di, SMA Pertiwi tidak mengabaikan kualitas karena kebutuhan siswa lebih diperhatikan sehingga kualitas SMA mereka tidak jauh berbeda dengan sekolah negeri yang ada di Kota Padang ini. “Kami selalu menjadikan siswa-siswi seperti raja, dan kami para guru prajuritnya,” ujarnya. Sementara itu, di SMA Adabiah hingga Rabu (13/7) masih tetap menerima siswa baru meskipun jumlah pendaftar mencapai 200 orang dengan 150 orang sudah melakukan daftar ulang. Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum SMA Adabiah Maslendriany mengatakan, bagi siswa yang kurang mampu, pihaknya juga memberikan dana BOS. Ta Redaktur: Rakhmatul Akbar

hun lalu sebanyak 67 siswa yang dibiayai oleh dana BOS. Jalan Keluar Terkait kondisi banyaknya siswa yang tidak tertampung di sekolah negeri ini, Dinas Pendidikan Kota Padang memberikan jalan keluar dengan masuk ke sekolah swasta. Kepala UPT P2DAPODIK dan TI Dinas Pendidikan Kota Padang, Syuhadi, mengatakan, terdapat 182 sekolah swasta terdiri dari 64 SD swasta di Padang, SMP swasta 54 buah, SMA 37 buah serta SMK sebanyak 27 buah di Kota Padang. Berdasarkan data Dinas Pendidikan Kota Padang, terdapat 15.483 siswa SD yang lulus tahun ini dengan jumlah yang diterima di sekolah negeri 8.790 siswa. Dengan rincian, 896 siswa melalui jalur mandiri, 12 siswa melalui jalur prestasi, 7.823 siswa melalui jalur PSB online dan 59 siswa melalui jalur inklusi. Kemudian, sebanyak 14.940 siswa juga lulus SMP tahun ini dengan 4.345 siswa diterima di SMA negeri. Terdiri dari 1.060 siswa dari jalur mandiri, 3.208 siswa dari jalur PSB online, 76 jalur prestasi dan satu siswa dari jalur inklusi. Kemudian lulusan SMP ini juga lulus di SMK sebanyak 4.243 siswa terdiri dari 4.218 melalui jalur PSB online, dua siswa melalui jalur prestasi, 23 siswa melalui jalur inklusi. Menurut Syuhadi, tidak ada yang salah bila melanjutkan pendidikan di sekolah swasta. Sudah banyak sekolah swasta yang kualitasnya bagus, bahkan melebihi sekolah negeri. Kemudian, terkait sistem penerimaan siswa baru yang berdasarkan nilai, Syuhadi menilai saat ini cara seleksi terbaik adalah dengan sistem tersebut. Semua siswa mendapatkan perlakuan yang sama, bersaing berdasarkan kemampuan. Terkait adanya kemungkinan ketidakadilan dalam seleksi melalui nilai, misalnya orang kurang mampu tidak bisa mengikuti bimbel seperti orang mampu sehingga berdampak kepada nilai, Dinas Pendidikan Kota Padang sudah menekankan kepada masing-masing sekolah untuk memberikan tambahan belajar ataupun ekstrakurikuler kepada siswa masing-masing. “Tidak semua juga orang yang punya uang itu nilainya tinggi. Malah kebanyakan orang yang kurang mampu yang punya nilai tinggi dan lulus di sekolah negeri,” terang pria asal Limbanang ini. (h/mg-sas/mg-rul/mg-rma/ mg-jef/rin) Layouter: Irvand


8

KAMIS, 14 Juli 2016 9 Syawal 1437 H

Lingkar Siswa Serentak Jalani Masa Pengenalan Sekolah PARIAMAN, HALUAN — Pelaksanaan kegiatan Pengenalan Lingkungan Sekolah (PLS) terhadap siswa baru di masingmasing sekolah di Kota Pariaman tahun ajaran 2016/2017, dilaksanakan secara serentak, mulai tanggal 18-20 Juli 2016. Kegiatan berada di bawah pengawasan Dinas Pendidikan Kota Pariaman. “Sebanyak 3.500 siswa SMP dan SMA di Kota Pariaman yang bakal mengikuti kegiatan tersebut,” kata Sekretaris Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kota Pariaman, Epi Rizal menjawab Haluan, Rabu (13/7). Kegiatan pengenalan lingkungan sekolah terhadap siswa baru tersebut dilaksanakan oleh OSIS dan pembina kesiswaan di sekolah. Disebutkan juga, pelajar kelas II dan kelas III di masing-masing SMP dan SMA, terus melakukan kegiatan PBM di kelas sebagaimana mestinya, karena soal PLS sudah ada yang menanganinya. Dihentikannya segala bentuk kegiatan perpeloncoan yang biasa terjadi di awal sekolah seiring dengan edaran untuk melaksanaan pengenalan lingkungan sesuai dengan Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan 2016 tentang pelaksanaan orientasi siswa baru di sekolah. Edaran yang intinya melarang segala bentuk perpeloncoan ini sudah disosialisasikan ke masing-masing sekolah. “Kami ingin kegiatan pengenalan lingkungan sekolah terhadap siswa baru berjalan sebaik-baiknya, sehingga siswa yang baru diterima di sekolah benar-benar merasakan berada di lingkungan tempat pendidikan,” kata sekretaris tersebut. Di Kota Pariaman sampai saat ini terdapat 9 SMP negeri, 6 SMA negeri, 4 SMK negeri, 5 SMK swasta. (h/tri)

Guru Pendidikan Khusus Terima Pelatihan K-13 BUKITTINGGI, HALUAN — Kurikulum pada dasarnya selalu mengalami perubahan seiring dengan kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi. Begitu juga dengan kurikulum bagi anak peserta didik berkebutuhan khusus. Pembuatan kurikulum bagi anak peserta didik berkebutuhan khusus dikembangkan bertolak dari tantangan internal, eksternal, penyempurnaan pola pikir dan penguatan tata kelola. Oleh karena itu, untuk menghasilkan guru pendidikan khusus yang menguasai konsep dan kebijakan kurikulum 2013 (K-13) pendidikan khusus dan layanan khusus, Direktorat Pembinaan Pendidikan Khusus dan Layanan Khusus (PK-LK) Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan menggelar Workshop Kegiatan Implementasi Kurikulum 2013 Pendidikan Khusus dan Layanan Khusus Tahun 2016 di SD Al-Azhar Bukittinggi mulai Selasa (12/7) hingga Sabtu (16/7). “Kegiatan yang digelar selama lima hari ini ditujukan untuk jenjang pendidikan kelas III, VI, IX, X, XI, dan diikuti oleh 32 orang guru beserta kepala SLB se-Kota Bukittinggi,” ujar Ketua Pelaksana Kegiatan Azizah, SPd saat ditemui Haluan di kegiatan workshop tersebut. Azizah menambahkan dalam kegiatan workshop ini instruktur memberikan pemahaman kepada tenaga pengajar mengenai karakteristik kurikulum dan panduan teknis pendidikan khusus serta pemahaman mengenai materi kurikulum 2013 PK-LK yang mulai diimplementasikan pada tahun pelajaran 2014/2015 lalu. “Di akhir kegiatan nantinya akan diadakan praktek pembelajaran terbimbing sekaligus sebagai evaluasi dari hasil kegiatan ini,” terangnya. Kegiatan workshop yang dibuka oleh Dra Tita Srihayati, MPhil, SNE dari Direktorat PK-LK dengan instruktur Lely Bingah Saraswati, SPsi (SLB Pembina Malang), Gantino Habibi (SD Al Azhar Bukittinggi) dan Dra Yenita Irawati, MPd (LPMP Sumbar). (h/wet)

www.harianhaluan.com

PENDIDIKAN

Harian Umum

Mencerdaskan Kehidupan Masyarakat

PSB/PPDB TIDAK ADA ADUAN

Ombudsman Waspadai Titik Rawan Pelanggaran PADANG, HALUAN — Kegiatan Penerimaan Siswa Baru/Penerimaan Peserta Didik Baru (PSB/PPDB) di Kota Padang telah selesai dilaksanakan dan akan mulai kegiatan sekolah pada Senin (18/7). Selama proses PSB/PPDB, baik mandiri atau online, hingga Rabu (13/7) Ombudsman Republik Indonesia Perwakilan Sumatera Barat, tidak menerima laporan dari masyarakat selama proses tersebut dilaksanakan. Namun pihaknya tetap mewaspadai titik rawan pelanggaran usai siswa dinyatakan lulus.

WAWANCARA UKT — Calon mahasiswa dan orang tua siswa sedang diwawancara petugas penetapan UKT di Pendopo Fakultas Bahasa dan Seni Universitas Negeri Padang, Rabu (13/7). YOLA SASTRA

2.127 Calon Mahasiswa UNP Jalani Wawancara UKT PADANG, HALUAN — Universitas Negeri Padang (UNP) mulai mengadakan wawancara UKT dan Bidikmisi terhadap calon mahasiswa baru jalur SBMPTN, Rabu (13/7). Dari pantauan Haluan di UNP, calon mahasiswa dan orang tua dengan membawa berbagai berkas mulai memadati kampus sejak pagi. Wawancara yang berlangsung selama dua hari ini 13-14 Juli dilakukan di delapan fakultas yang ada di UNP. Menurut Kepala BAAK UNP, Azhari Suwir, jadwal wawancara ini mengalami sedikit pergeseran dari yang telah direncanakan. Pada kalender akademik yang pertama kali dirilis UNP, jadwal wawancara UKT dan Bidikmisi dilakukan pada 30-4 Juli. Namun atas berbagai pertimbangan, jadwal diundur menjadi 13-14 Juli. “Karena pengumuman SBMPTN mundur, kita juga harus menggeser jadwal. Di samping itu, jadwalnya juga terlalu dekat dengan libur lebaran. Makanya kita pindahkan setelah lebaran,” terang Azhari. Total ada 2.127 mahasiswa yang mengikuti wawancara, yaitu 869 mahasiswa wawancara Bidikmisi dan 1.258 mahasiswa wawancara UKT. Rinciannya antara lain, Fakul-

tas Ilmu Pendidikan sebanyak 473 mahasiswa (206 Bidikmisi, 267 UKT), Fakultas Bahasa dan Seni 272 mahasiswa (108 Bidikmisi, 164 UKT), Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam 274 mahasiswa (117 Bidikmisi, 157 UKT), Fakultas Ilmu Sosial 224 mahasiswa (117 Bidikmisi, 107 UKT), Fakultas Teknik 214 mahasiswa (77 Bidikmisi, 137 UKT), Fakultas Ilmu Keolahragaan 390 mahasiswa (120 Bidikmisi, 270 UKT), Fakultas Ekonomi 141 mahasiswa (63 Bidikmisi, 78 UKT), dan Fakultas Pariwisata dan Perhotelan 139 mahasiswa (61 Bidikmisi, 78 UKT). Salah seorang calon mahasiswa baru dari jalur Bidikmisi, Putri, menceritakan pengalamannya saat diwawancarai petugas. “Tadi saat wawancara saya ditanya tentang kebenaran data yang telah saya isi saat daftar ulang online. Tidak ada yang bermasalah. Wawancara tidak berlangsung lama,” ujar Putri. Sementara, ibu Putri, Rahmizar (46), yang ikut diwawancarai sangat berharap anaknya bisa mendapatkan Bidikmisi. Saat ini, kata perempuan yang akrab dipanggil Emi ini, ada tiga anak yang harus dikuliahkannya (termasuk Putri), sementara dirinya hanya seorang

penjual mainan anak-anak. “Ibu berdoa kepada Tuhan, mudah-mudahan Putri dapat Bidikmisi,” ucapnya dengan air mata yang berlinang. Orang tua calon mahasiswa lainnya, Andi, mengatakan akan menerima keputusan besaran UKT yang diberikan kampus asalkan sesuai dengan rumusan UKT yang telah ditetapkan. “Kalau sesuai, tidak masalah bagi Bapak,” ujar Andi saat menunggu antrian wawancara di Fakultas Ilmu Pendidikan. Selanjutnya, Andi mengeluhkan tentang sistem antrian yang diberlakukan saat wawancara. Andi dan anaknya Nisa yang akan wawancara UKT sudah mengantri sejak pukul 09.00 WIB, namun hingga pukul 15.30 WIB belum juga dipanggil. “Seharusnya sistemnya pakai ganjil-genap. Nomor urut ganjil diwawancara pada hari pertama, sedangkan nomor urut genap diwawancara di hari kedua. Jadi tidak harus datang semuanya hari ini,” pungkas pria yang sehari-hari bekerja sebagai tukang servis elektronik ini. Setelah melalui proses wawancara calon mahasiswa baru bisa mengetahui besaran UKT yang harus dibayarkan pada 18 Juli nanti. (h/mg-sas)

Asisten Ombudsman, Adel Wahidi kepada Haluan, Rabu (13/7) mengatakan, potensi yang bakal muncul tersebut terdapat pada kewajiban membeli seragam dan buku di koperasi sekolah dengan harga yang tidak sesuai dengan pasaran, sumbangan komite, dan sumbangan-sumbangan lainnya. Untuk menghindari dan mengurangi kejadian seperti ini, Ombudsman berharap pihak sekolah mau menyampaikan rencana kegiatan dan seluruh anggaran sekolah kepada wali murid saat awal sekolah. “Pihak wali murid pun diminta cermat untuk hal ini. Jika disampaikan ada kekurangan anggaran, tuntut untuk menyampaikan anggaran mana yang kurang. Karena hampir seluruh kegiatan sekolah sudah ada biaya anggarannya,” jelas Adel. Ia berharap tidak ada lagi pungutan-pungutan yang diatasnamakan sebagai sumbangan terjadi di lingkungan sekolah. Hal lain yang nantinya akan menjadi permasalahan saat awal tahun ajaran adalah pelaksanaan Masa Orientasi Sekolah (MOS), meskipun saat ini sudah ada edaran dari Mendikbud tentang tidak dibolehkannya kegiatan perpeloncoan. “Dalam pelaksanaan MOS sering terindikasi adanya perpeloncoan dan kekerasan,” ujarnya. Pihak Ombudsman sangat mendukung adanya kebijakan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan tentang pelaksanaan pengenalan lingkungan sekolah pada siswa baru yang harus menghilangkan aspek perpeloncoan dan kekerasan. Ia juga berharap, masyarakat ikut aktif mengawasi pelaksanaan MOS ini, jika ada ditemukan kesalahan agar segera dilaporkan ke Ombudsman. Ombudsman juga mereview, memasuki tahun keempat pengawasan PSB/PPDB, tahun 2013/2014 merupakan tahun paling sibuk. Banyak laporan yang masuk dari masyarakat. Sedangkan di tahun 2016 ini, malah belum ada laporan yang krusial. Menurut Adel, biasanya selama masa PSB/ PPDB ini, laporan yang banyak masuk dari masyarakat adalah adanya pungutan-pungutan liar dari pihak sekolah dengan berbagai modus pada saat mendaftar ulang. “Padahal di Kota Padang tingkat SD hingga SMA sudah digratiskan, seharusnya tidak ada pungutan lagi,” pungkasnya. (h/mg-uje)

Kampus Madani Harapan STKIP PGRI Sumbar PADANG, HALUAN —Menjadi kampus madani merupakan harapan besar civitas akademika Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan (STKIP-PGRI) Sumatera Barat. Hal itu beranjak dari pembentukan kepribadian yang dapat menjadi contoh dan tauladan hingga patut dan pantas untuk ditiru. Dengan momentum Idulfitri semuanya menjadi pribadi yang baru dan bersih. Dan ke depannya dapat menjalankan aktifitas dengan penuh kekuatan dan semangat yang tinggi. Hingga harapan menjadi kampus madani terwujud dan menjadi dambaan semua. Pesan dan harapan ini me-

rupakan rangkaian dan inti dari kegiatan halal bihalal yang dilaksanakan kampus STKIP PGRI Sumbar Rabu (13/7) yang bertempat di Aula Gedung B kampus tersebut. “Ramadan telah berlalu dan sekarang kita siap menatap menjadi seorang pribadi yang baru dengan saling memaafkan, melepaskan segala keegoan dan kesalahan yang pernah ada, sebagai manusia biasa tentu kita tidak terlepas dari kesalahan. Dengan pelaksanaan kegiatan ini kita kembali dapat menjalin silaturahmi yang lebih kuat,” ujar Ketua STKIP PGRI Sumbar, Zusmelia.

Menurutnya, sebagai sebuah kesatuan yang utuh dengan kondisi kampus yang ada saat ini, terus berupaya bergerak maju dengan dukungan semua pihak. “Siapapun itu pimpinan, dosen, karyawan, mahasiswa dan seluruh yang terlibat di kampus ini mempunyai peran besar untuk pengembangan kampus, tentu sesama kita harus saling memperkuat dan menjaga silaturahmi,” sebutnya. Dahulu disebutkan Zusmelia, karena kondisi kampus dan elemen yang ada masih dalam hitungan jari, sehingga memungkinkan untuk saling mengunjungi satu sama lain-

nya. Namun karena jumlah yang sudah semakin banyak, maka hal demikian sulit untuk dilaksanakan. “Dengan jumlah dosen, karyawan tenaga pendidik dan non pendidikan yang sudah banyak, tentu hal ini sangat sulit. Setidaknya melalui halal bihalal ini dapat tetap terjaga silaturahmi kita yang pernah ada dan menjaga yang sudah ada,” paparnya. Sementara itu, Dasrizal selaku Ketua Yayasan menyebutkan selama ini bisa jadi ada yang tergores yang membuat rasa tidak senang, dan dengan pelaksaan halal bihalal menjaga silaturahmi dapat dilepaskan semua itu. “Bisa saja sifat

Redaktur: Rahmadhani

sombong, iri, dengki, congkak dan lain sebagainya membuat hubungan kita menjauh dan memudar. Usai Ramadan ini kita dapat kembali membangun silaturahmi sehingga dalam menjalankan aktifitas ke depannya kita semakin kuat dan berkualitas,” ujarnya. Dalam rangkaian kegiatan ini, juga menghadirkan Buya Mas’oed Abidin. Dalam pesannya disebutkan, setidaknya ada lima ketauladanan yang madani, yaitu berkelakuan baik, penyayan g dan penyabar, disiplin, amanah dan menunaikan janji serta mempunyai arah hidup yang spesifik. (h/mg-ang)

Layouter: Syamsul Hidayat


Harian Umum

Mencerdaskan Kehidupan Masyarakat

PADANG

KAMIS, 14 Juli 2016 9 Syawal 1437 H

9

MASIH PROSES PENDATAAN

Penyaluran Dana PKH Tertunda Padang Utara Latih Tukang PADANG,HALUAN — Kecamatan Padang Utara bakal memiliki Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani kerusakan ringan pada jalan lingkungan dan fasilitas umum lainnya. Tim tersebut terdiri dari warga yang diberdayakan dan dibekali pelatihan pertukangan.Saat ini mereka sedang diberikan pelatihan. Nantinya mereka juga akan diberdayakan pada proyek pembangunan fisik di kelurahan. Demikian dikatakan Kepala Seksi Pemberdayaan Masyarakat (Kasi PM) Kecamatan Padang Utara Rizki Nur Zaidhan, S.STP, kemarin. Menurut Rizki, bertujuan mendorong partisipasi masyarakat agar berinisiatif memulai proses kegiatan sosial untuk memperbaiki situasi dan kondisi dirinya sendiri. Dikatakannya seluruh peserta akan diberdayakan dan diperkuat dengan nota kesepakatan seluruh stakeholder, yaitu Camat Padang Utara dan para lurah serta ketua Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM). Inti dari nota kesepakatan tersebut adalah kesediaan seluruh pemangku kepentingan untuk memberdayakan peserta pelatihan pertukangan pada proyek fisik kelurahan. “Para peserta pelatihan nanti merupakan tenaga inti sekaligus anggota dari TRC untuk penanganan kerusakan fisik jalan dan pengerjaan proyek di kelurahan,” jelasnya. Adapun untuk instruktur pelatihan pertukangan ini terdiri dari para doaen pengajar di Politeknik Negeri Padang. Sedangkan peserta sekira 50 orang merupakan utusan dari tujuh kelurahan sekecamatan Padang Utara. Pasca pelatihan yang berlangsung selama dua hari, lekat tangan para tukang ini akan diujicobakan untuk membangun penahan banjir di Kantor Lurah Gunung Pangilun. Sementara itu, Lurah Gunung Pangilun Andi Amir merespon baik rencana ujicoba para tukang membangun penahan banjir di kantornya. (h/ita)

www.harianhaluan.com

PADANG, HALUAN — Rencana bantuan Program Keluarga Harapan (PKH) tahap II yang disalurkan bulan Juni 2016 kemarin, tertunda. Sampai saat ini Dinas Sosial dan Ketenagakerjaan masih melakukan pendataan kepada penerima PKH Tahap II. “Petugas kami masih melakukan pendataan kepada penerima PKH tahap II untuk dikirimkan ke Kementrian

Sosial,” kata Kabid Bajamsos Dinas Sosial dan Ketenagakerjaan Kota Padang, Hendri kepada Haluan, Selasa (12/7) kemarin.

Ditambahkannya, batas waktu pendataan belum bisa ditentukan karena belum ada koordinasi mengenai instruksi kapan batas waktunya oleh Kemensos. “Belum bisa kita tentukan kapan batas waktunya karena pihak Kemensos belum memberikan instruksi kapan data terakhir dikirim. Yang jelas saat ini tim

pendamping PKH dan kelurahan sedang mendata penerima PKH tahap II,” katanya lagi. Sementara itu Kepala Kantor Pos Kota Padang, Fedyan mengatakan berdasarkan dari pengalaman beberapa tahun yang lalu, pemberian bantuan PKH tahap II ini biasanya memang dilakukan pada bulan Juni.

JALAN BURUK— Seorang pengendara motor melintasi jalan di tepi pantai Pasia Nan Tigo Koto Tangah Padang, Rabu (13/7). Meskipun masih berada di kawasan ibukota provinsi, namun kawasan ini masih sangat jauh tertinggal. Diantaranya kondisi infrastruktur seperti jalan. AFRIANITA

Namun, tidak tertutup kemungkinan akan ditunda pada bulan Juli maupun Agustus. Saat ini Kantor Pos masih menunggu informasi langsung dari Kemensos untuk membagikan bantuan PKH tahap II, kemudian baru berkoordinasi dengan Dinas Sosial Kota Padang dan kabupaten Mentawai. “Karena cakupan kantor Pos Padang ini Kota Padang dan Mentawai, kami pasti akan berkoordinasi dengan dinas Sosial Kota Padang dan Mentawai jika informasi tahap II PKH sudah diberikan oleh Kemensos. Sampai saat ini kami masih menunggu informasi dan instruksi tersebut,” kata Fedyan. Ditambahkannya, penerima PKH tahap II dan tahap III biasanya sama dengan penerima PKH tahap I. Pasalnya, data akan diolah kembali pada akhir tahun sekaligus mengevaluasi taraf kehidupan penerima PKH apakah layak atau tidak diberikan bantuan untuk keluarga miskin ini. “Dilihat dari tahun-tahun sebelumnya, penerima PKH tahap II dan III tidak berubah. Nanti yang akan menerima bantuan ini orang-orang yang menerima bantuan PKH tahap I juga Pada akhir tahun baru ada perubahan data karena tim akan melihat bagaimana taraf kehidupan mereka. Jika masih layak akan diberikan, jika tidak maka penerima tersebut akan dihapus dari data penerima PKH,” tutur Fedyan. (h/mg-ang)

JALAN BERLUBANG DI BANDA BAKALI

Tak Juga Diaspal, Rawan Kecelakaan PADANG, HALUAN — Sudah dilubangi lebih dari sebulan lalu, jalan di tepi Banda Bakali mulai dari Kubu Dalam Hingga Jembatan Marapalam tak kunjung diaspal. Pengguna jalan keluhkan hal ini karena dapat membahayakan pengendara. Amel (24) pengguna jalan yang biasa melewati jalan ini sangat mengeluhkan kondisi jalan. Jalan yang berlubang sa-

ngat banyak dan lubangnya pun dalam dan besar. Setiap melewati jalan ini dirinya sangat kesulitan selain jalan yang sudah dilubangi kondisi lalu lintas disini juga padat dengan kendaraan. Apalagi di pagi dan sore hari. “Jalan sudah dilubangi oleh pihak pekerja tetapi sudah lebih dari sebulan jalan dibiarkan saja” keluh Amel Rabu (13/7). Selain Amel, Rudi (49)

pengguna jalan juga mengeluhkan kondisi jalan seperti ini. Kesusahan sekali saat membawa mobil disini karena jalan yang kecil dan banyak lubang. Di tambah lagi kondisi di pinggir jalan yang sudah di kali oleh pihak pengerja sedalam 30-60 cm. Sehingga ketika mobil berpapasa akan menyulitkan dan membuat kondisi jalan menjadi macet. “Entah kapan jalan ini akan di kerjakan lagi,” tuturnya. Sementara itu Amrul (50) warga sekitar memberikan pasir untuk jalan yang sudah dilubangi agar lubangnya tidak terlalu dalam. Kasian yang lewat sini karena jalannya banyak lubang dalam. “Jalan sudah dilubangi sebelum bulan Puasa, tapi pengerjaan baru selesai sebagian. Jalan dari jembatan Andalas

hingga Kubu dalam sudah di aspal. Sedangkan dari Kubu Dalam hingga jembatan Marapalam kapan diperbaiki?,” keluhnya. Warga di sekitar mengharapkan agar pengaspalan jalan cepat dilakukan agar tidak

terjadi kecelakaan. Jalan ini lalu lintasnya padat maka dari itu dikhawatirkan dapat terjadi kecelakaan. “Cepat saja lakukan pengaspalan jalan yang sudah di lubangi tersebut,” saran warga sekitar. (h/mg-mel)

JALAN rusak di Kubu Dalam tepi Banda Bakali Rabu (13/7). Jalan yang rusak ditakutkan membahayakan nyawa pengendara sepeda motor yang melintas. Jalan ini termasuk jalan dengan aktivitas lalu lintas yang padat. MELATI OKTAWINA

Redaktur: Afrianita

Layouter: Rahmi;


10

PADANG

KAMIS, 14 Juli 2016 9 Syawal 1437 H

JALAN SANDANG PANGAN DIASPAL

Peralihan Jalur Angkot Dimulai Lingkar Pembobol Rumah Kosong Ditangkap PADANG, HALUAN — Polsek Lubuk Kilangan berhasil menangkap pelaku spesialis pencuri rumah kosong bernama Ridho Pratama Yendri (22) Warga Pasaman ini berhasil ditangkap di simpang Mutiara Kelurahan Padang Besi pada Senin (11/7) malam sekitar pukul 22.00 WIB. "Pelaku ditangkap ketika sedang asik duduk di sebuah warung di kawasan Simpang Mutiara, Kecamatan Lubuk Kilangan setelah melakukan pengupakan rumah. Korban bernama Rusman (50), warga Jalan Bukit Atas RT 01 RW 05 Nomor 8 Kelurahan Padang Besi Kecamatan Lubuk Kilangan dengan nomor laporan : LP/197/ K/VII/2016/Sektor Luki," papar Aswarman. Pelaku ditangkap ketika tim opsnal Reskrim Polsek Lubuk Kilangan mendapatkan informasi bahwa pelaku sedang duduk di sebuah warung di Simpang Mutiara. Laporan tersebut benar adanya, dengan mudahnya polisi berhasil menangkap warga Pasaman tersebut tanpa adanya perlawanan. Menurut pengakuan korban, ia mengetahui properti di rumahnya dicuri pada Minggu (10/7) malam sekitar pukul 23.00 WIB, ketika korban meninggalkan rumahnya saat mudik. "Pelaku ini pernah bekerja di rumah saya sebagai Asisten Rumah Tangga (ART), dan saya mengaku sangat kecewa dengan perbuatan pelaku," tutur Rusman. Akibat aksinya tersebut, korban kehilangan tabungan berisi uang Rp4 juta, kalung emas sebanyak 10 emas, uang tunai sebanyak Rp3 juta yang terletak didalam lemari, gitar yang tergantung di dinding, tiga pasang sepatu yang terletak di paviliun rumahnya. Dari keterangan pelaku sendiri, ia melancarkan aksinya dengan mengunakan linggis yang berada di rumah korban.(h/mg-adl)

PADANG, HALUAN — Untuk menata jalur angkutan kota yang semrawut di Pasar Raya Padang, Dishubkominfo akan mengalihkan jalur angkot yang semulanya melintasi di depan bekas Kantor Walikota lama, ke jalur Sandang Pangan. 'Sekarangkan angkot masih belok kanan kalau dari Imam Bonjol, setelah Jalan Sandang Pangan di aspal, angkot akan masuk kesana lalu belok ke terminal," ungkap Kepala Dishubkominfo Kota Padang, Dedi Henidal, saat dihubungi Haluan, Selasa (12/7). Lebih lanjut dirinya mengatakan bahwa, peralihan jalur ini jauh lebih m enguntungkan JALAN RUSAK— Jalan yang rusak menyebabkan lubang menganga di tengah Pasar Raya tepatnya berada di depan bioskop Raya Padang, supir angkot, sehingga mereka Selasa (12/7). Hujan menyebabkan kondisi sekitar semakin terlihat kumuh. MELATI OKTAWINA akan lebih tertib. "Kalau lewat jalan Sandang Pangan, supir Pangan, dan segera melakukan akan bikin seperti di blok M," Jalan Sandang Pangan sehingga kemacetan. bisa menjemput penumpang ke pengaspalan. ungkapnya. nanti angkot masuk dari sana "Biasanya didepan mesjid dalam pasar dan penumpang "Kita mencoba memecahSementara itu Kepala Dinas menuju terminal,"terangnya kan macet, tapi sekarang pemtidak jauh lagi harus jalan kan satu persoalan. Nanti sete- Pasar Kota Padang Endrizal yang dihubungi secara terpisah. batas sudah kita buka. keluar karena dekat terminal," lah melalui Sandang Pangan, mengungkapkan bahwa telah Lebih lanjut dirinya mengaNanti angkot yang arah terangnya. kita akan buat pembatas jalan. berkoordinasi dengan pihak takan bahwa untuk angkutan Padang utara akan masuk ke Untuk itu pihaknya saat ini Sehingga tidak ada lagi terkait tentang jalur angkot. yang melalui Bundaran Air Bundo Kandung, sedangkan yang telah berkoordinasi melakukan angkot yang langsung belok kiri "Kita sudah kordinasi, saat Mancur akan dipecah menjadi arah selatan masuk ke Hiligoo," pembersihan di Jalan Sandang ke bundaran air mancur, kita ini kita tengah membersihkan dua jalur keluar untuk melerai sambungnya. (h/mg-hud)

LEBARAN RAMAI PEMBELI

Penjual Pensi Raup Rp2 Juta Sehari

Jalan Rusak, Pasar Macet PADANG, HALUAN— Jalan rusak di tengah Pasar Raya Padang tepatnya di Depan Bioskop Raya. Pantauan Haluan, Selasa (11/7), di jalan tersebut lubang menganga sepanjang lima meter. Padahal jalan ini merupakan jalan yang padat dengan lalu lintas kendaraan. Angkot dengan jurusan Belimbing, Pasar Baru dan Lubuk Lintah selalu melewati jalan ini. Belum lagi motor dan mobil pribadi yang ikut berbaur melewati jalan ini. Jalan yang rusak membuat arus kendaraan macet. Beberapa mobil, motor dan angkot kesusahan untuk melewati jalan ini. Apalagi di tambah dengan kondisi hujan yang menyebabkan jalan licin dipenuhi lumpur dan air yang ada di lubang jalan. Soni (45) sopir angkot yang biasa melewati jalan ini sangat mengeluhkan kondisi jalan yang rusak Ditambah lagi kondisi angkot yang ceper. “kesusahan sekali melewati jalur ini, ditambah hujan yang turun pula,” tutur Soni (45) Selain Soni, Wati (55) pedagang sayur yang berjualan di dekat jalan yang berlubang pun ikut mengeluhkan kondisi jalan yang rusak. Apabila hujan datang seperti saat ini jalan menjadi becek sehingga untuk berjualan sangat terganggu karena kondisi jalan kotor. Sementara itu, seorang tukang parkir yang berada di sekitar jalan yang rusak menyatakan bahwa belum lama ini jalan itu telah diperbaiki. Namun telah rusak kembali karena jalan yang sering terkena air dan mungkin pengerjaan yang asal-asalan sehingga jalan cepat sekali menjadi rusak.(h/mg-mel)

www.harianhaluan.com

ERI si penjual pensi dan langkitang di Taman Muaro Lasak sedang melayani pembeli, Selasa (12/7). MELATI OKTAWINA

PADANG, HALUAN — Selama libur Lebaran banyak wisatawan yang mengunjungi Kota Padang. Tak hanya bermain di pantai tapi juga menikmati kuliner seperti langkitang dan pensi.

Di Taman Muaro Lasak, Padang, banyak orang yang berjualan makanan seperti ini. Salah satunya eri (50) yang sudah berjualan 3 tahun ini. “Semenjak taman ini dibuka, Saya berjualan langkitang

dan pensi di sini,” ungkapnya. Sebelum taman ini dibuka, Eri hanya seorang nelayan yang hari-hari pergi ke tengah laut. "Namun umur yang semakin tua membuat anak tertua Saya melarang melaut lagi," kisahnya. Untuk membantu penghasilan keluarga, Eri pun mencoba berjualan pensi dan langkitang di sini (Muaro Lasak). “Awalnya saya mencoba saja tapi ternyata peminat dan omsetnya cukup banyak” ujarnya. Ia membeli pensi di pemasok yang berjualan di Pasar Pagi. Untuk satu liter pensi dan langkitang ia beli seharga Rp5.000 dan satu karung yang berisi 52 liter seharga Rp180.000. Namun, ia hanya membeli

perliter saja, karena kalau ia membeli perkarung terlalu banyak dan takut tidak habis. “Saya hanya membeli 10 liter sehari, dan alhamdulilah setiap hari abis,” katanya sambil melayani pembeli. Eri berjualan di taman ini dibantu oleh istri dan anak keduanya, Aya. Sedangkan anak pertamanya bekerja di Batam dan anak bungsunya masih kelas 2 SMP. Eri menjelaskan, Aya anak keduanya, sudah berhenti sekolah karena berat badannya yang melebihi umurnya, sehingga ia malu untuk bersekolah. Selain langkitang dan pensi, Eri juga berjualan kerupuk kuah dan pisang bakar dengan harga masing-masingnya Rp5.000. Setiap tahun omzetnya se-

lalu naik, apalagi Lebaran dan tahun baru. Lebaran tahun ini ia bisa mendapat uang Rp2 juta sehari, tapi saat tahun baru ia bisa mendapatkan lebih. Di moment Lebaran, banyak orang rantau yang sengaja makan pensi dan langkitang di sini. Ada juga beberapa diantara mereka yang bungkus untuk dibawa ke Jakarta dan Kalimatan. Pensi dan langkitang yang Eri buat biasanya bisa bertahan satu hari. Bapak tiga anak ini mengatakan banyak juga masyarakat yang hanya tau dengan langkitang padahal yang mereka pesan adalah pensi. “Kadang saat berjualan ada lucunya, mereka pesan langkitang tapi yang ditunjuk pensi” ujarnya sambil tertawa kecil. (h/mg-rma)

SELAMA LIBUR LEBARAN

Museum Dikunjungi 9 Ribu Orang PADANG, HALUAN — Museum Adityawarman menargetkan 10 ribu pengunjung selama Libur Lebaran Idulfitri. Namun, dari Rabu (6/7) hingga Minggu (10/7) hanya ada sekitar 9 ribu pengunjung. Menurut Noviyanti Kepala Museum Adityawarman kemarin, kedatangan 9 Ribu pengunjung selama H+1 hingga H+5 Lebaran. Untuk pengunjung pada hari Lebaran puncaknya pada hari Sabtu (9/7) dan Minggu (10/7) mencapai 5.000 orang. Pada hari Rabu jumlah pengunjung tidak terlalu banyak. Pada hari Kamis jumlah pengunjung meningkat drastis mencapai 1.000 orang. Pada hari Jumat jumlah pengunjung kembali berkurang karena waktu yang pendek dipotong dengan Salat Jumat.

“Sabtu dan Minggu jumlah pengujung membludak sekali mencapai 5.000 orang lebih,” tuturnya. Noviyanti turun tangan langsung untuk mencek masalah kebersihan di Museum Adityawarman yang luasnya mecapai 2,5 hektare. Untuk petugas kebersihan sendiri pada hari Lebaran Museum Adityawarman mempekerjakan tiga orang petugas kebersihan. Selain petugas kebersihan, pada waktu Lebaran ada beberapa orang yang ditugaskan untuk bekerja. Dua orang petugas keamanan yang berada di pintu masuk dan pintu keluar. Satu orang duta Museum untuk memberikan pelayanan, dan dua orang PNS. “Kebersihan dan keamanan

sangat diutamakan agar pengunjung nyaman” ujar Noviyanti. Untuk tiket masuk sendiri tidak ada kenaikan karena itu sudah diatur perda. Tiket masuk ke Museum Adiyawarman Rp2 ribu untuk dewasa dan Rp1 ribu untuk anak-anak. Harga tiket sangat murah dibandingkan tempat wisata lain. Museum Adityawarman memiliki 6192 koleksi yang terdiri dari 10 jenis koleksi. Untuk koleksi yang ada berasal dari seluruh kabupaten kota di Sumatera Barat. Untuk koleksi paling banyak di dapatkan dari daerah Payakumbuh, Bukittinggi dan Pesisir Selatan. Sepuluh macam koleksi meliputi, Geologika/ Geografika, Biologika, Etnografika, Arkeologika, Historika, Numismatika, Filologika, Ke-

RAMAI dikunjungi selama libur Lebaran. Museum yang terletak di jalan Diponegoro no 10 Padang hingga Selasa (12/7) masih ramai dikunjungi. MELATI OKTAWIN

ramologika, Seni rupa dan Teknalogika. Untuk koleksi yang paling banyak berasal dari jenis Etnografika. Sedangkan untuk umur koleksi yang tertua berkisar 200-300 tahun yang lalu. “Sangat susah untuk menebak umur suatu benda karena

Redaktur: Afrianita

tidak adanya kejelasan dari pemilik benda” tuturnya. Selama menyambut pengunjung di Lebaran Idulfitri Museum Adityawarman tidak mengadakan atraksi pertunjukan. Alasanya, karena sanggar dan sekolahan sedang tutup. (h/mg-mel)

Layouter:Rahmi


JURNALISME WARGA

KAMIS, 14 Juli 2016 9 Syawal 1437 H

11

Kecelakaan mobil di dekat Simpang Damri, Tabing, Padang. Akibat musibah ini, mobil pun terpaksa diderek. Meskipun jalanan sudah mulai sepi, kehatihatian pengendara tetap dibutuhkan. Foto diambil oleh Andri, warga Padang, saat melintas di Simpang Damri, Rabu, 13 Juli 2016.

a ini (diman nan Fitri asan a lib ur ri a h i d lillah ti su Alhamdu masih menikma mp u l u tn tu k A rang erk u semua o ka mi bis a b KOMMA FP-U m ) leb a ra n n ulang tahu n Men cintai A la ). . a a merayakp ok Mah a sisw ersitas And al as n (Kelo m Pertanian Un iv tan p en an ama ia a, F aku ltas m el ak u ka n keg Raya Bung Hatt n D e ng an h di Taman Huta r, r Sumb a pohon asuPadi. Gubernu as Ladang a kasih kep ad a tor III Universit n Terim akil Rek ak ultas Pertania Padang,W an IF Waliko ta,Wakil Dekan II lah berkesemp at An dalas s Andalas yang te kegiatan ini. ta Universi iri dan membu ka lam-dalamnya dan ntu mengh ad syuk ur yang s eda g telah m emba Rasa ihak yan p i a ag rb er i serta be jadi lead egiatan in jaya, men eridho i k semakin m a g h o la te em yang 016). S ) llah SWT -11 Juli 2 3/KM/11 kepada A i. Juli 1976 stuti (50 1 ia an k (1 id p n W u ca , h u in 6 kami egiatan ku yang ke-40 ta .. Juli 201 rimakasih ncaran k Padi, 10 ribuan te ksesan dan kela OMMA FP-UA ngan ini...amin.. Lad ang i. r a st u u e K k es L n demi k at Ulang Tahu elestarik an ling sa lam tuk m Selam rakan un e g er p dalam

Fitri n a n i r a un di H h a T g n Ula

Hiburan di Libur Lebaran Dalam rangka menghibur masyarakat Kabupaten Sijunjung, pemuda Nagari Silokek, Kecamatan Sijunjung, Kabupaten Sijunjung menghadirkan artis ibukota dan acara sangat sukses karena pengunjung datang dari berbagai nagari. Saat ditanya salah satu pengunjung saudara Perinal jeki, dia mengatakan sangat terhibur dengan acara tersebut. “Walaupun hari ini, hari Senin tanggal 11 Juli 2016 hari pertama masuk kerja tapi masyarakat tetap membludak menghadiri kemeriahan acara ini,” katanya. Dikirim oleh Dramendra, warga Nagari Pulasan, Kecamatan Tanjung Gadang pada 11 Juli 2016.

Ramai di Kala Lebaran Kawasan wisata seakan tidak pernah ditinggalkan selama musim libur lebaran ini. Lubang Jepang, Kawasan Panorama Bukittinggi yang biasa sepi di hari-hari biasa, kini dipadati pengunjung sehingga kesulitan untuk bernafas di dalamnya. Sayang sekali, dengan banyaknya pengunjung, air bersih di objek wisata ini saat masuk Salat Zuhur sudah habis. Dikirim oleh Nisa, warga Bukittinggi, Sabtu, 9 Juli 2016.

Informasi Lomba Penulisan dan Foto IPTEK 2016 KEMENTERIAN Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi (Kemenristekdikti) bekerjasama dengan Masyarakat Penulis Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (Mapiptek) menggelar lomba penulisan dan foto iptek. Lomba dalam rangka peringatan Hari Kebangkitan Teknologi Nasional (Hakteknas) ke-21 ini bertema “Inovasi untuk Kemandirian dan Daya Saing Bangsa.” Peringatan Hakteknas ke-21 tahun 2016 diselenggarakan dalam rangka menunjukkan keberhasilan dan prestasi yang membanggakan di bidang iptek yang terlihat dari produk produk inovasi yang memberikan kontribusi dalam peningkatan lapangan kerja, peningkatan kesejahteraan masyarakat serta kemandirian bangsa yang semakin berdaya saing.

www.harianhaluan.com

Iptek dan inovasi memiliki nilai-nilai strategis dan urgensi dalam membangun peradaban dan kesejahteraan bangsa. Pengalaman dari bangsa-bangsa lain menunjukkan bahwa iptek dan inovasi selalu menjadi tulang punggung utama dalam membangun peradaban. Oleh karena itu kita sebagai Bangsa Indonesia harus menunjukkan kemampuan dalam bidang iptek dan inovasi. Rangkaian kegiatan dalam peringatan Hakteknas ke 21 diharapkan mampu memberikan inspirasi dan rasa bangga atas keberhasilan putra-putri bangsa Indonesia dengan karya baktinya yang tinggi dan inovatif di bidang iptek dan inovasi. Melalui lomba ini, diharapkan kalangan wartawan dan penulis di Indonesia terpacu mengangkat isu dan figur-figur

yang berhasil dalam bidang invensi dan inovasi. Kompetisi ini diharapkan dapat menumbuhkan minat masyarakat untuk mengetahui, memanfaatkan hingga mengembangkan iptek dalam kehidupan sehari-hari, sehingga dapat tumbuh budaya iptek di Indonesia. Penyelenggaraan Lomba ini merupakan kelanjutan dari lomba serupa yang diadakan sejak tahun 2005. Lomba tersebut bertujuan untuk memperebutkan piala bergilir Menristekdikti, khususnya untuk kategori lomba penulisan wartawan maupun penulis. Lomba ini memperebutkan total hadiah puluhan juta rupiah. Penyerahan hadiah rencananya akan dilaksanakan bertepatan dengan puncak peringatan Hakteknas pada tanggal 10 Agustus 2016.

Persyaratan Umum lomba 1. Penerimaan naskah dan foto inovasi iptek paling akhir 25 Juli 2016. 2. Panitia berhak menggunakan karya tersebut untuk keperluan publikasi dan promosi pihak penyelenggara. 3. Keputusan dewan juri mutlak dan tidak dapat diganggu gugat. 4. Naskah dan Foto Iptek dikirim ke : PANITIA LOMBA PENULISAN DAN FOTO INOVASI IPTEK HAKTEKNAS 2016 SEKRETARIAT MAPIPTEK Jl. Cikoko Timur Raya No. 12 Pancoran - Jakarta Selatan 12770 Email: mapiptek@cbn.net.id, mapiptek@yahoo.com Persyaratan Khusus Lomba Penulisan Inovasi Iptek 1. Lomba Penulisan terbuka untuk wartawan dan penulis umum.

2. Naskah sudah harus dimuat di media massa cetak atau online mulai 1 Agustus 2015 – 24 Juli 2016 dan tidak sedang diikutsertakan dalam lomba lain. 3. Peserta dapat mengirimkan lebih dari satu naskah disertai bukti pemuatan tulisan dan fotokopi artikel rangkap tiga, beserta fotokopi identitas (Kartu Pers/KTP). Persyaratan Khusus Lomba Foto Inovasi Iptek 1. Lomba Penulisan terbuka untuk pewarta foto dan masyarakat umum di seluruh Indonesia 2. Untuk kategori pewarta foto, karya foto sudah harus dimuat di media massa cetak atau media online mulai 1 Agustus 2015 – 24 Juli 2016. Untuk kategori masyarakat umum/ mahasiswa foto minimal sudah dimuat di blog/website pribadi

mulai 1 Agustus 2015 – 24 Juli 2016 3. Foto merupakan karya orisinil, dari kamera digital apa saja dan belum pernah diikutsertakan dalam lomba sejenis. 4. Foto yang diikutsertakan tidak diperkenankan menggunakan olah digital (digital imaging). Editing hanya diperbolehkan sebatas cropping, brightness contrast. 5. Foto yang diikutsertakan tidak mengandung unsur SARA dan pornografi. 6. Foto dicetak warna (colour) ukuran 10R dan dikirim beserta softcopy dalam CD/Flashdisk. Di belakang foto ditulis identitas pengirim beserta judul foto. 7. Peserta dapat mengirimkan lebih dari satu foto iptek disertai bukti pemuatan foto tersebut, beserta fotokopi identitas (Kartu Pers/KTP). ***

Redaktur: Rahmadhani

Layouter: Syamsul Hidayat


12

KAMIS, 14 Juli 2016 9 Syawal 1437 H

PAYAKUMBUH & LIMAPULUH KOTA TINGKATKAN MUTU BENIH IKAN

Areal BBI Diperluas PAYAKUMBUH, HALUAN — Kota Payakumbuh bakal menambah Balai Benih Ikan (BBI). Rencananya BBI air air tawar ini, akan dibangun di Kelurahan Bodi, Kecamatan Payakumbuh Timur, diatas lahan sekitar 6.000 meter persegi. Saat ini kegiatan tersebut masih dalam proses tender. “Kita akan memperluas areal BBI ke Payakumbuh Timur, karena BBI yang sudah ada di Padang Tinggi, Payakumbuh Barat tidak bisa lagi dikembangkan karena terkendala lahan,” ungkap Kadis Perikanan dan Pe-

ternakan Payakumbuh, Devi Sastra dalam percakapan dengan Haluan di kantornya, Rabu (13/7) Dikatakan, tahap awal akan dibangun 7 kolam ikan dan dilengkapi dengan bangunan gedung BBI lainnya.

Pembangunannya tahun ini, akan menghabiskan dana sekitar Rp1,5 miliar lebih yang berasal dari DAK. Tahun berikutnya, akan dilanjutkan lagi dengan alokasi dana Rp5 miliar untuk membangun berbagai fasilitas pendukung. Diharapkan, Payakumbuh memperoleh bantuan dana DAK yang sama. Bila tidak mencukupi, harapan lain untuk membiayai program ini adalah dengan memasukkannya dalam APBD Kota Payakumbuh. Sehingga pembangunan tahap II dapat

Warga Berharap Peningkatan Jalan LIMAPULUH KOTA, HALUAN — Ruas jalan antara Payobasung dengan Taram, dan Andaleh dengan Taram sering tergenang air. Apalagi jika hujan lebat mengguyur Limapuluh Kota dan menyebabkan meluapnya Batang Sinamar. Akibatnya, hubungan dua daerah antara Payobasung, Kota Payakumbuh dengan Taram dan Andaleh dengan Taram praktis terputus. Aktivitas masyarakat pun menjadi terganggu. Menurut Pemuka Masyarakat Andaleh, AA.Dt.Karongkong Kayo dan warga Taram Afriadi yang dihubungi Rabu kemarin mengatakan, salah satu cara untuk mengantisipasi genangan air di jalan ini adalah dengan mempertinggi badan jalan pada dua kawasan itu sekitar satu meter lagi. Sedangkan panjang jalan yang tergenang mencapai 300 meter. “Ruas jalan Andaleh dengan Taram yang kerendahan itu sekitar 400 meter dan selalu tergenang banjir. Kendaraan tidak bisa melewatinya karena genangan air cukup tinggi,” katanya. Untuk itu, pihaknya Pemkab Limapuluh Kota segera melakukan perbaikan untuk mengatasi banjir tersebut. Pekerjaan peninggian badan jalan diyakini bisa mengatasi luapan air sungai agar tak menggenangi badan jalan. “Kita yakin dan percaya, Pemkab Limapuluh Kotan mampu memprogramkan pengendalian banjir di kawasan ini. Jika tidak memungkinkan dilakukan tahun ini, setidaknya tahun 2017 hendaknya diprogramkan,” katanya. (h/zkf)

Warga Pelopori Budidaya Sapi

BUDIDAYA SAPI — Beternak sapi sangat menjanjikan. Salah satunya yang dilakukan masyarakat masyarakat di kaki Gunung Sago dan beroperasi sebulan sekaligus menghasilkan pakan sendiri. ZULKIFLI

YAYASAN Grup Sahid Jaya Jakarta bersama Wawako dan pejabat SKPD terkait,saat seleksi peserta diklat. ZULKIFLI

www.harianhaluan.com

dalam perjalanannnya, pembenihan ikan ini kian redup dan kini Payakumbuh akan mambangkik batang tarandam dengan produksi mutu ikan yang baik. ”Pada areal BBI di Kelurahan Bodi, akan difokuskan untuk pembenihan ikan mas/ rayo dan jenis nila. Sedangkan di BBI Padang Tinggi, tetap memproduksi benih ikan jenis lele. Masyarakat yang menekuni usaha budidaya ikan, bisa mendatangi BBI untuk membeli benih ikan,” sebutnya. (h/zkf)

RESPON PROGRAM PENSEJAHTERAAN PETANI

30 Lulusan SMA/SMK Bakal Magang ke Thailand

PAYAKUMBUH, HALUAN — Manajemen Sahid Jaya Hotel Jakarta, akan memberangkatkan sebanyak 30 putra-putri asal Kota Payakumbuh, terutama lulusan

berlanjut dan ditargetkan rampung sesuai rencana. Tetapi jika dana tidak cukup tersedia, dengan terpaksa pembangunan BBI akan dilanjutkan pada 2018. “Kita berharap, mudahmudahan dalam tahun 2017 mendatang semua fasilitas kebutuhan BBI dapat dipenuhi,” ujar Devi Sastra. Menurut dia, pada masa lalu Payakumbuh terkenal dengan penghasil benih ikan bermutu, terutama dari Kecamatan Latina yang kala itu masih tergabung dengan Payakumbuh Utara. Naman

SMA dan SMK ke Thailand. Sebelum berangkat, mereka diberikan pembekalan tentang perhotelan dan pariwisata selama 3 bulan melalui kegiatan diklat yang dijad-

walkan mulai 3 Agustus mendatang. Diklat dilaksanakan di SMKN 3 Payakumbuh. Instruktur diklat didatangkan langsung dari Sahid Jaya Hotel Jakarta dan dibantu guru-guru

SMKN 3 Payakumbuh. Walikota Payakumbuh Riza Falepi yang dihubungi di balaikota, Rabu (13/7) membenarkannya. Kegiatan itu merupakan tindak lanjut kerjasama Pemko Payakumbuh dengan Sekolah Tinggi Pariwisata (STP) Sahid Jakarta yang disepakati bulan Mei lalu. “Kita membuat kesepakatan dengan Sahid Jaya Hotel Jakarta dalam rangka melahirkan SDM profesional di bidang kepariwisataan dan perhotelan. Untuk pelaksanaan diklat, dananya berasal dari APBD Payakumbuh,” terang Riza Falepi. Dikatakan, 30 lulusan SMA/SMK itu terpilih setelah sebelumnya mendaftarkan diri ke Pemko Payakumbuh melalui Dinas Pendidikan setempat. Pemko menilai, 30 putera Payakumbuh itu telah

memenuhi persyaratan untuk mempelajari manajemen perhotelan dan pariwisata serta mampu bersaing. Pasca diklat, ungkap walikota, bagi mereka yang memenuhi kompetensi akan diberangkatkan ke Thailand untuk magang. Tidak tertutup kemungkinan, semuanya akan diterbangkan ke Thailand jika memang telah memenuhi kompetensi. Usai magang di Thailand, mereka akan diberikan sertifikat yang menjadi pintu masuk untuk bekerja di hotel di negara-negara ASEAN. Dan tak kalah menariknya, tambah walikota, kegiatan ini membuka lapangan kerja baru bagi putra-putri Kota Payakumbuh dalam rangka mengurangi pengangguran, sekaligus mengurangi angka kemiskinan. (h/zkf)

LIMAPULUH KOTA, HALUAN—Program Pemkab Limapuluh Kota untuk meningkatkan pendapatan petani dengan usaha peternakan sapi, mendapat respon positif dari masyarakat. Pasalnya, sejak sebulan terakhir sudah berdiri usaha penggemukan sapi maupun budidaya di areal kaki Gunung Sago, Nagari Sungai Kamuyang. Saat ini, dua petani menjadi pelopor peternakan sapi masing-masing Iskandar dan Deswandi dengan 10 ekor sapi yang dikandangkan. “Kami baru melakukan uji coba dengan membeli sapi ke pasar ternak secara bertahap hingga mencapai 10 ekor,” ungkap Iskandar ketika dihubungi Haluan di penggilingan pakan ternaknya pinggiran jalan Provinsi Sumbar di Sungai Kamuyang, Rabu (13/7). Kawasan lereng Gunung Sago itu, disebut sebut sangat berpeluang untuk dijadikan usaha peternakan sapi potong maupun budidaya. Sebab disamping hawanya mendukung, tanaman rumput gajah cepat berkembang serta bahan baku pakan ternak lainnya banyak tersed ia, seperti batang padi, batang jagung untuk fermentasi dan makanan tambahan lainnya mudah diperoleh. Pihaknya mengharapkan, masyarakat yang mau dan mampu di Luak Limopuluh, bisa berinvestasi sapi di perternakannya yang tahap awal ini baru mempunyai satu unit kandang sapi berkapasitas 30 ekor. Nanti kalau banyak peminatnya, maka sapi-sapi tersebut akan disalurkan ke masyarakat petani untuk budidayanya. Dikatakan, upaya peternakan sapi potong maupun budidaya ini dimaksudkan untuk membantu mensejahterakan petani, sesuai dengan program kepala daerah Limapuluh Kota dan Payakumbuh, untuk meningkatkan eko-

Redaktur: Devi Diani

nomi masyarakat. “Petani pemelihara sapi selain disediakan kandang sapi, kita juga memberikan bahan pakan gratis,” katanya. Ketika ditanyakan pembagian hasil usaha tersebut dengan petani pemelihara, Iskandar menegaskan, akan disepakati dengan petani apabila mereka sudah memelihara sapi tergantung dengan kesanggupannya. Bisa dengan digaji perbulan atau bagi hasil, sesuai dengan hasil kesepakatan terlebih dahulu. “Kami dari peternak selaku penggagas yang penting berupaya dulu untuk memperbanyak jumlah sapi melalui investasi masyarakat yang berminat. Sekarang saja harga seekor sapi lokal berusia 2 tahun diatas Rp14 juta. Sapi kurus saja harganya Rp12 juta per ekor,” jelas Iskandar didampingi beberapa petani lain di areal peternakannya. Pembuatan Pakan Menurut Iskandar dan Deswandi, bahan baku selain hijauan pakan ternak yang difermentasi, dia juga memanfaatkan ampas roti yang digiling dan bahan tambahan lainnya untuk pakan. “Pembuatan pakan yang dibikin sendiri ini didukung dengan satu unit mesin penggiling. Sekarang masih dalam tahapan uji coba, berapa tambahan berat badan sapi setiap harinya,” ulas Iskandar. Untuk pakan itik dan ayam buras, pakan yang terbuat dari ampas roti sangat disukai konsumen. Sudah banyak peminat para peternak itik, ayam dan sapi yang datang langsung membeli ke tempat pembuatannya di Sungai Kamuyang. “Kita belum mampu melayani pembeli pakan itik, ayam dan sapi secara massal, mengingat kapasitas mesin produksi baru mampu menghasilkan 1 hingga 2 ton per hari. (h/zkf)

Layouter: Irvand


BUKITTINGGI Saayun Salangkah

KAMIS, 14 Juli 2016 9 Syawal 1437 H

13

SELAMA LEBARAN

Perantau Ditantang Majukan Daerah BUKITTINGGI, HALUAN — Momen Idul Fitri dimanfatkan oleh Ikatan Keluarga Kurai (IKK) Bukittinggi-Jakarta, untuk mengelar silaturahmi dengan pimpinan daerah. Pertemuan berlangsung penuh kekeluargaan di Balai Adat Kurai V Jorong (Balai Banyak), yang diikuti 150 tokoh rantau dan kampung dan dihadiri Wako, Ramlan Nurmatias dan Wawako, Irwandi, Sabtu (9/7). Pada pertemuan sekaligus wahana komunikasi dan sumbang saran rantau dan kampung itu, tampil sebagai narasumber pimpinan Kerapatan Adat Kurai (KAK) Y H Dt Yang Pituan, Yulius Rivai Dt Rajo Ameh (Dewan Pembina IKK yang juga Hakim Agung di Jakarta), DR Feri Haikal, tokoh muda Bukittinggi di Jakarta, serta Walikota, Ramlan Nurmatias. “Mengingat banyak keinginan perantau untuk bertemu wako pada libur Idul Fitri, maka badan koordinasi IKK Jakarta berinisiatif menggelar pertemuan,” tutur Ketua Pelaksana, Irza Raferdi. Tidak heran pada pertemuan itu mengapung berbagai permasalahan yang menjadi kendala klasik Bukittinggi, seperti parkir dan macet serta solusinya. Demikian pula berbagai kemajuan yang telah dicapai Bukittinggi beberapa bulan terakhir. Jika sebelumnya perantau mengamati melalui media sosial, mereka pun konfirmasi langsung ke walikota. Ketua KAK Y H Dt Yang Pituan menegaskan, pertemuan rantau dan ranah itu sebagai momentum mengeratkan silaturahmi kedua pihak. Selain itu, juga diharapkan terhimpun masukan dari tokoh-tokoh rantau untuk kemajuan daerah dan masyarakat, termasuk upaya melestarikan adatistiadat Nagari Kurai V Jorong. Inyiak Datuak mengapresiasi komitmen dan kesungguhan walikota beserta jajaran dalam membenahi Bukittinggi empat bulan terakhir. Terminal, pasar, parkir dan fasilitas umum lainnya sudah dapat difungsikan sebagaimana mestinya, sehingga dirasakan langsung dampaknya oleh masyarakat dan pengunjung. Senada dengan Ketua KAK, Yulius Rivai mengajak perantau tidak cepat terpengaruh berita–berita miring di media sosial yang cenderung mengekspos hal-hal negatif saja, sementara informasi tentang kemajuan sangat minim. Karenanya, dia pun menantang perantau Kurai memberikan perhatian secara konkret untuk kampung, baik dalam bentuk pembangunan fisik maupun pembenahan dan solusi terhadap berbagai permasalahan, termasuk air bersih. (h/ril/rdw)

PAD Sektor Pariwisata Kian Menggembirakan BUKITTINGGI, HALUAN — Wisatawan yang mengunjungi objek wisata di Kota Bukittinggi selama Lebaran 1437 H, mengalamai peningkatan yang cukup signifikan dibanding Lebaran tahun sebelumnya, sehingga memberikan kontribusi cukup besar dalam perolehan Pendapatan Asli Daerah (PAD) dari sektor ini. Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Bukittinggi, Drs Melfi Abra, MSi mengatakan, pada Lebaran tahun lalu selama 10 hari Lebaran tercatat sebanyak 140 ribu lebih pengunjung yang mengunjungi objek wisata Taman Marga Satwa Budaya Kinantan (TMSBK), termasuk Taman Panorama, Aquarium dan Museum Rumah Adat. “Namun pada Lebaran 1437H tahun ini selama sepekan saja tercatat sebanyak 171,6 ribu lebih pengunjung, sehingga mengalamai peningkatan sebanyak 30 ribu pengunjung dibanding tahun lalu,” ujar Melvi Abra menjawab Haluan di ruang kerjanya, Rabu (13/7). Mengingat jumlah pengunjung yang selalu meningkat dari tahun ke tahun, maka pihaknya juga selalu meningkatkan target PAD dari sektor ini. Tahun 2014 lalu ditargetkan sebesar Rp7,4 M dan pada 2015 ditingkatkan lagi menjadi Rp8 M, perolehan PAD selama dua tahun itu selalu melampui target. Maka pada tahun 2016 ditingkatkan lagi menjadi Rp10,08 M. Riancian dari Rp10,08 miliar yang ditargetkan tahun 2016 ini, lanjutnya, terdiri dari penjualan karcis masuk TMSBK sebesar Rp6,678 M, Taman Panorama Rp2,780 M, Rumah Adat Rp370 juta dan Aquarium Ikan sebesar Rp100 juta, deng-

an harga penjualan karcis yang sama dengan tahun tahun sebelumnya. Sejak Januari hingga Juli 2016, katanya, PAD dari sektor ini sudah tercapai sebesar Rp7 miliar lebih termasuk pemasukan selama sepekan Lebaran sebesar Rp1,6 M. Sementara untuk mencapai masukan sesuai target masih ada momen Lebaran Idul Adha, libur akhir tahun dan tahun baru sebesar Rp3 miliar lagi. Target PAD dari sektor pariwisata tahun 2016 ini, jelas Melvi, bisa mencapai target Rp20 M jika perda terbaru diberlakukan. Namun, perda terbaru ini masih dievaluasi pemerintah pusat dan hasil evaluasinya itu belum turun juga. Terkait revitalisasi TMBSK yang dijanjikan Presiden Joko Widodo belum lama ini yang akan menjadikan kebun binatang Bukittinggi berstandar internasional yang dianggarkan dengan dana pemerintah pusat sebesar Rp105 M, pihaknya berharap segera terwujud. Saat ini baru grand designe (disainnya) selesai, tinggal menunggu pelaksanaan pengerjaannya. Dari dua taman marga satwa yang akan dijadikan pemerintahan Jokowi berstandar Internasional, lanjutnya, yakni TMSBK Bukittinggi dan Taman Marga Satwa Jurug Sura-

www.harianhaluan.com

karta. Untuk Taman Marga Satwa Jurug Surakarta itu sudah turun dananya sebesar Rp104 M, sementara untuk TMSBK Bukittinggi masih belum. Sesuai disain TMSB berstandar intern asional yang sudah turun, tambahnya, cirinya kandang-kandang hewan akan dibuat diantara bernuasa alami, seakan hewan-hewan itu seperti berada di alam lepas, pagar-pagarnya dibuat rendah, ti dak tinggi–tinggi seperti sekarang ini. Pengunjung TMSBK Kecewa Selama sepekan Lebaran, memang wisatawan yang mengunjungi TMSBK membludak hingga harus menjalani antrean cukup panjang untuk mendapatkan tiket masuk. Namun, usai mengunjungi objek wisata

yang sudah terkenal sejak zaman penjajahan Belanda itu, mayoritas pengunjung merasa kecewa lantaran menurut mereka banyaknya kandang– kandang hewan yang kosong. Pengakuan pengunjung ini dibantah keras Kepala TMSBK, Iqbal. Menurutnya, sebanyak 47 kandang terisi penuh oleh 45 spesies hewan. Namun, karena banyaknya pengunjung, sebagaian hewan didalam kandang menyembunyikan diri. Sebab, yang namanya hewan liar berbeda dengan hewan ternak. “Hewan liar melihat pengunjung banyak akan jadi stress dan berupaya menyembunyikan diri, sementara hewan ternak atau piaraan tidak demikian,” katanya. Untuk mengatasi hal ini, lanjut Iqbal, sesuai renacana

Pemerintah Kota Bukittinggi dan pemerintah pusat ke depan akan segera merevitalisasi kandang-kandang hewan. Karena kandang yang ada saat ini memang tak standar, akan tetapi baru hanya sebagai alat peraga, sehingga hewan-hewan yang ada selain sering mengalami stres juga tak berkembang biak. Kandang hewan yang konservasi, lanjutnya, di antaranya untuk satu jenis hewan kandangnya harus memiliki kamar sempit (perawatan), kamar privasi (perkawinan), serta ada ruang lepas alami dilengkapi rerimbunan tumbuhan. “Kita berharap pelaksanaan revitalisasi TMSBK bertaraf internasional sesuai yang dijanjikan pemerintah pusat segera terlaksana, sehingga pengunjung ke depannya tak lagi kecewa,” tambah Iqbal. (h/rdw)

Taman Monumen Bung Hatta Dibuka untuk Umum

Wako: Jangan Ada Lagi ASN Bermalas-malasan BUKITTINGGI, HALUAN — Seluruh Aparat Sipil Negara (ASN) Pemko Bukittinggi diimbau mengeratkan kebersamaan dan kekompakan dalam menghadapi tugas-tugas berat pascalibur Hari Raya. Sebab, fokus ke depan adalah mengemasi kembali kerja yang sudah tertinggal karena libur 10 hari. “Setelah masuk kembali hari pertama kerja, tidak ada lagi halal bihalal ataupun kegiatan lain sejenisnya, karena yang kita butuhkan sekarang adalah kerja,” kata Walikota, Ramlan Nurmatias ketika memimpin apel gabungan pascalibur Idul Fitri di pelataran balaikota, Senin (11/7). Apel dihadiri Wakil Walikota, H Irwandi, Sekda, Yuen Karnova, seluruh kepala SKPD, kepala sekolah dan para ASN. Suasana apel pagi itu terlihat akrab dengan nuansa hari raya. Para ASN mulai memadati pelataran depan balaikota mulai pukul 07.00 WIB. Ada di antara kaum bapak memakai peci. Usai apel walikota dan wakil bersama kepala SKPD bersalaman dan saling memaafkan dengan para ASN, kemudian siangnya dilanjutkan halal bihalal di Perpustakaan Proklamator Bung Hatta. Sepuluh hari, menurut Ramlan, merupakan waktu yang cukup panjang untuk berlibur. Tapi di sisi lain, dalam rentang libur itu pula seluruh aktivitas kerja, baik fisik maupun pelayanan administrasi jadi terhenti. Karena itulah, untuk mengejar pekerjaan yang tertinggal itu, seluruh ASN bersama para pejabatnya mesti komit untuk bersungguh-sungguh. Jangan ada lagi suasana bermalas-malasan setelah Lebaran. Bukankah, puasa sebulan penuh telah melatih diri untuk menahan haus dan lapar dan nafsu, serta menjauhi sifat malas. Terkait momentum Idul Fitri, sebut Ramlan, dirinya tidak sempat berkunjung ke kediaman keluarga, handai dan tolan, kecuali ke rumah Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkompinda). Bahkan dalam suasana Lebaran dan libur itu, ia bersama Irwandi lebih banyak berada di lapangan, guna memantau kondisi fasilitas publik serta pelayanan yang diberikan aparat pada pengunjung. “Hari raya, kita justru ke lapangan dan jika ditemukan permasalahan langsung ditanggulangi,” ujarnya. Puasa, menurutnya, hendaknya juga mencemeti upaya mengeratkan kebersamaan dan kekompakan sesama ASN. Sebab di dalam pelaksanaan tugas diperlukan kerja sama tim, apalagi menyangkut keterlibatan beberapa SKPD. (h/rdw)

MEMBLUDAK — Pengunjung Taman Marga Satwa Budaya Kinantan (TMSBK) Bukittinggi membludak menunggu tiket masuk sejak pagi hingga sore, selama sepekan Lebaran 1437 H. RID WAN

WAKO, Ramlan dan Wawako, Irwandi foto bersama dengan wisatawan dengan latar belakang Monumen Bung Hatta. Selasa (12/7). YURSIL

BUKITTINGGI, HALUAN — Pemko Bukittinggi kembali membuka Taman Monumen Bung Hatta sebagai salah satu objek wisata edukasi bagi wisatawan. Taman yang terletak di samping Istana Bung Hatta, terbuka bagi pengunjung untuk menikmati wisata sejarah dengan fokus monumen (patung) Proklamator Bung Hatta. Taman yang terletak persis di depan pertigaan DPRD dan Tugu Pahlawan Tak Dikenal

telah resmi dibuka Walikota, Ramlan Nurmatias, Selasa (12/ 7). Sebelumnya, taman yang dinaungi beberapa pohon pelindung itu dibersihkan secara total. Pelataran (trotoar) di depannya dibersihkan. Demikian pula anak tangga dan pelataran monumen digosok dan disiram air, sehingga menjadi bersih dan rapi. Bangunan tugu juga dibersihkan secara keseluruhan, sehingga visualisasi Bung Hatta itu terlihat

berdiri anggun. Menurut Ramlan, taman ini pada awalnya merupakan asset Pemrov Sumbar. Karena tercatat sebagai asset pemprov, sehingga Pemko Bukittinggi tidak bisa menganggarkan biaya pemeliharaannya. Namun setelah komunikasikan dengan Pemrov Sumbar, akhirnya taman itu dihibahkan kepada Pemko Bukittinggi untuk dikelola. “Alhamdulillah, Taman Monumen Bung Hatta ini dapat kita manfaatkan sebagai objek wisata edukasi kepada wisatawan. Nantinya taman ini akan kita lengkapi dengan sarana dan prasarana, seperti memajang data sejarah perjuangan Kota Bukittinggi dan menambah lampu penerangan agar lebih terkesan menarik,” kata Ramlan didampingi Wako, Irwandi kepada Haluan di selasela mengawasi goro membersihkan taman. Taman tersebut dibuka untuk pengunjung pada hari libur mulai pukul 06.00 WIB hingga 21.00 WIB, sedangkan hari biasa hingga pukul 18.00

WIB. Tapi, kata Ramlan, pengunjung harus mematuhi beberapa ketentuan, seperti tidak boleh memajang tikar dan dilarang membawa makanan. Pengunjung boleh sepuasnya mengabadikan kenangan dengan foto keluarga ataupun berselfi ria dengan latarbelakang monumen. Penggagas pembangunan Taman Monumen Bung Hatta itu adalah alumni SMA Bukittinggi dari tahun 1958 hingga 2000 yang terdiri dari Aminuzal Amin, Yanuar Sjaff Maarif, Djufri, Dermawan Sjahrial, Jemfy Naswil, Firman Rasjid. Monumen itu diresmikan oleh Presiden RI Megawati Sukarno Putri 21 Desember 2003. Peresmiannya persis sehari sebelum Hari Jadi Kota (HJK) Bukittinggi ke-219 di masa kepemimpinan Walikota, H Djufri. Monumen itu dibangun bersamaan revitalisasi obyek sejarah di Bukittinggi, termasuk Jam Gadang, Jenjang 40 dan Jenjang Gudang. Ke depan, lanjut Ramlan,

pihaknya akan melengkapi monumen tersebut dengan catatan sejarah singkat Bukittinggi, mulai dari tempo dulu, era perjuangan merebut kemerdekaan, perannya sebagai ibukota RI (PDRI) setelah Yogya diduduki Belanda, Ibukota Provinsi Sumatera, Sumatera Tengah dan Sumbar. Sejarah itu sangat penting sebagai informasi bagi pengunjung tentang peran Bukittinggi di masa lalu, di samping tentunya juga sejarah tentang Proklamator Bung Hatta yang melalui masa kecil di Bukittinggi. Selain bersih, taman itu kini juga telah dilengkapi penerangan (lampu), sehingga pengunjung bisa berwisata hingga pukul 21.00 WIB. Pengelolaanya di bawah koordinasi Dinas Kebersihan dan Pertamanan (DKP) dibantu personel dari Satpol PP yang mengawasi langsung aktivitas pengamanan di lokasi. Usai dibuka pada hari itu, pengunjung Bukittinggi langsung memanfaatkan taman tersebut sebagai tempat rekrerasi. (h/ril)

Walikota Sampaikan Ranperda RPJMD 2016-2021 BUKITTINGGI, HALUAN — DPRD Kota Bukittinggi menggelar sidang paripurna, sehubungan dengan penjelasan Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) tentang Rencana Pembangunan Jangka Menengah (RPJMD) Kota Bukittinggi tahun 2016-2021, di ruangan utama gedung DPRD Kota Bukittinggi, Rabu (13/7). Walikota Bukittinggi, Ramlan Nurmatias menjelaskan, RPJMD merupakan gambaran umum wilayah, kemampuan keuangan daerah masalah dan isu strategis dari visi dan misi, arah kebijakan serta program pembangunan Kota Bukittinggi lima tahun ke depan. “Penyusunan RPJMD telah melalui berbagai tahapan analisis sektoral, penjaringan aspirasi masyarakat, serta dialog yang melibatkan unsur stakeholder, termasuk strategi dan arah kebijakan walikota dalam melaksanakan program pembangunan daerah,” kata Ramlan. Ia menjeaskan, sebagai

dokumen perencanaan RPJMD Kota Bukittinggi bermaksud memberikan arah sekaligus menjadi pedoman bagi seluruh stakeholder dalam mewujudkan citacita pembangunan secara berkesinambungan dalam sembilan prioritas pembangunan daerah. “Sembilan prioritas itu, antara lain pembangunan mental dengan ajaran agama dan adat, tata kelola pemerintahan yang baik, pengembangan pariwisata, peningkatan mutu pendidikan, peningkatan derajat kesehatan, penanggulangan kemiskinan, pelestarian lingkungan hidup, pengembangan ekonomi kerakyatan dan peningkatan infrastruktur,” terang Ramlan. Keberhasilan suatu pembangunan, tambah Ramlan, tidak hanya dapat dilihat dari suksesnya pelaksanaan suatu program, akan tetapi lebih jauh dari pada itu. Bagaimana pembangunan akan memberikan keuntungan dan mempunyai dampak untuk kesejahteraan

masyarakat. Selain penyampaian hantaran Ranperda RPJMD, pada paripurna itu Ramlan juga menyampaikan tiga ranperda sekaligus, yakni Ranperda Penyertaan Modal pada Bank Nagari, Ranperda Penyertaan Modal pada BPR Jam Gadang dan Ranperda Dana Cadangan untuk Pedestrian Kawasan Jam Gadang. Sementara itu, Ketua DPRD Bukittinggi, Beny Yusrial mengatakan, RPJMD merupakan pembangunan jangka panjang bagi Kota Bukittinggi berdasarkan RPJPD tahun 2006-2025 yang telah disepakati bersama dengan Perda Nomor 8 tahun 2006. “Pembahasan raperda ini sangat penting sebagai payung hukum pembangunan bagi Kota Bukittinggi lima tahun ke depan. Sesuai aturan, Perda RPJMD ditargetkan harus selesai dan ditetapkan enam bulan setelah walikota dan wakil walikota dilantik,” ujar Beny Yusrial.

WALIKOTA Bukittinggi, Ramlan Nurmatias didampingi Wakil Walikota, Irwandi menyerahkan hasil ranperda tentang RPJMD tahun 2016-2021 kepada Ketua DPRD, Beny Yusrial di Gedung DPRD, Rabu (13/7). YURSIL

Sementara itu, salah seorang anggota DPRD Kota Bukittinggi, M Nur Idris menyambut baik disampaikannya Ranperda RPJMD tahun 20162021. Menurut Ketua Komisi I ini, RPJMD ini sangat penting dalam penyusunan RAPBD tahun 2017 dan awal kebijakan pasangan walikota dan wakil walikota baru. “RPJMD ini merupakan tahun pertama sebagai payung hukum arah kebijakan pem Redaktur: Nasrizal

bangunan di bawah kepemimpinan walikota dan wakil walikota baru untuk merealisasikan visi dan misi yang disampaikan dalam masa kampanye lalu,” ujar M Nur Idris. Dalam sidang paripurna yang dipimpin Ketua DPRD, Beny Yusrial didampingi Wakil Ketua, Trismon dan Yontrimansyah, turut dihadiri Wakil Walikota Bukittinggi, Irwandi, Forkopimda, anggota dewan serta para undangan. (h/ril) Layouter: Syamsul Hidayat


14

KAMIS, 14 Juli 2016 9 Syawal 1437 H

Lingkar

Polisi Israel Tembak Mati Warga Palestina TEPI BARAT, HALUAN — Polisi perbatasan Israel menembak mati seorang warga Palestina dan melukai satu orang lainnya di wilayah Tepi Barat. Insiden ini terjadi ketika kedua warga Palestina itu mengemudikan mobilnya ke arah polisi perbatasan Israel. Disampaikan juru bicara militer Israel, seperti dilansir AFP, Rabu (13/7), bahwa insiden ini terjadi ketika polisi perbatasan Israel sedang menggelar operasi penggeledahan di wilayah Al-Ram, Yerusalem bagian timur laut. Para polisi Israel itu tengah membongkar sebuah gudang penyaluran senjata, ketika menyadari ada mobil yang bergerak ke arah mereka. Salah satu p ersonel kepolisian perbatasan melepas tembakan ke arah mobil itu. “Dia merasa dalam bahaya,” sebut juru bicara militer Israel soal alasan polisi perbatasan itu melepas tembakan. Tembakan itu menewaskan satu warga Palestina yang ada di dalam mobil dan melukai satu orang lainnya. Sedangkan warga Palestina ketiga yang juga ada di dalam mobil, ditangkap otoritas Israel. Motif warga Palestina itu mengarahkan kendaraannya pada rombongan polisi Israel, tidak diketahui pasti. Namun otoritas Israel tengah menggelar operasi besar-besaran untuk membongkar gudang bawah tanah penyaluran senjata di Tepi Barat. Disebutkan seorang pejabat militer senior Israel, sedikitnya sudah ada 16 gudang semacam itu yang dibongkar sejak awal tahun ini. Insiden semacam ini juga menambah daftar panjang gelombang kekerasan yang banyak didalangi warga Palestina, sejak Oktober tahun lalu. Sedikitnya 215 warga Palestina, 34 warga Israel, dua warga Amerika dan masing-masing satu warga Eritrea serta warga Sudan tewas dalam serangan serupa. Sebagian besar warga Palestina yang tewas, diklaim Israel, sebagai pelaku serangan. (h/dtc)

INTERNASIONAL SENGKETA LAUT CHINA SELATAN

Indonesia Tingkatkan Keamanan di Natuna

KEPULAUAN NATUNA — Presiden Joko Widodo meninjau kawasan perairan Natuna dari atas KRI Imam Bonjol, Kamis (23/6). KOMPAS

JAKARTA, HALUAN — Indonesia akan memperkuat keamanan di sekitar kepulauan Natuna yang berada di Laut China Selatan. Pernyataan ini disampaikan Menteri Pertahanan Ryamizard Ryacudu sehari setelah kepu-

tusan Mahkamah Arbitrase dalam sengketa Laut China Selatan. Ryamizard mengatakan, peningkatan keamanan itu termasuk mengerahkan kapal-kapal perang, pe sawat tempur F-16, penempatan rudal darat ke udara, radar dan sejumlah “drone”. Selain itu, lanjut Ryamizard, penamba-

han beberapa pelabuhan dan landasan udara baru di Natuna juga termasuk dalam upaya memperkuat keamanan ini. “Semua ini akan berlangsung dalam beberapa bulan dan akan selesai kurang dari setahun. Ini akan menjadi mata dan telinga kami,” ujar Ryacudu, Rabu (13/6), dalam wawancara dengan kantor berita AFP. “Jadi kami bisa melihat dengan jelas apa yang terjadi di Kepulauan Natuna dan kawasan sekitar di Laut China Selatan,” lanjut Ryacudu. Tak seperti negara-negara tetangganya, Indonesia sudah sejak lama tak memiliki seng-

keta wilayah di Laut China Selatan dengan China dan tidak pernah mengklaim kepemilikan wilayah di kawasan tersebut. Namun, klaim Beijing atas hampir semua wilayah di perairan seluas tiga juta kilometer persegi itu kini tumpang tindih dengan zona ekonomi eksklusif (ZEE) Indonesia di sekitar Kepulauan Natuna. Alhasil, sudah beberapa kali terjadi “persinggungan” antara kapal-kapal patroli TNI AL dengan kapal nelayan serta penjaga pantai China. Bulan lalu, Indonesia benar-benar terganggu dengan semakin meningkatnya “inva-

si” kapal-kapal China di wilayah itu hingga sempat menimbulkan betrok kecil. Usai insiden tersebut, Presiden Joko Widodo menggelar rapat kabinet di atas kapal perang di perairan Natuna sekaligus mengirimkan pesan kepada China bahwa Indonesia akan mempertahankan wilayahnya yang terpencil itu. Selain, menambah peralatan perang di kawasan itu, Indonesia juga mengerahkan pasukan khusus angkatan udara dan laut serta satu batalion angkatan darat ke Natuna. Semua akan ditempatkan di kepulauan terpencil itu saat pembangunan barak dan perumahan militer sudah selesai. Meski demikian, Ryacudu menegaskan, langkah Indonesia ini bukan dimaksudkan untuk meningkatkan level militerisasi di Laut China Selatan. Langkah ini, tambah pensiunan jenderal itu adalah merupakan hak Indonesia untuk mempertahankan perbatasannya. “Natuna adalah pintu depan Indonesia, mengapa kepulauan itu tidak dijaga?” ujar Ryacudu. Pada Selasa (12/7/2016), Mahkamah Arbitrase di Den Haag, Belanda memenangkan Filipina dalam sengketa wilayah di Laut China Selatan. Namun, China menanggapi keputusan Mahmaham Arbitrase itu dengan keras dan memperingatkan negara-negara yang bersengketa bahwa negeri itu akan mengubah wilayah itu menjadi “arena perang” serta mengancam akan memberlakukan zona pertahanan udara di kawasan strategis itu. (h/kcm)

Pasukan Garuda Asah Skill Evakuasi Medis di Lebanon ADSHID AL-QUSAYR, HALUAN — Prajurit TNI dari Satgas Indobatt (Indonesian Battalion) Kontingen Garuda (Konga) XXIII-J/Unifil (United Nations Interim Force In Lebanon), menggelar latihan medis dengan kontingen China dan Italia Air, terkait penanganan penanggulangan korban kecelakaan, di Lebanon Selatan. Latihan medis bersama kontingen medis China, Chinmed/RS China Leval II Unifil dan Italia Air ini, turut disaksikan langsung oleh Komandan Satgas Indobatt Konga XXIII-J/Unifil, Letkol (Inf) Dwi Sasongko. “Diperlukan langkahlangkah evakuasi mulai dari tempat kejadian penanganan awal, perbantuan kesehatan, sampai Indobatt meminta bantuan evakuasi udara,” papar Letkol Dwi. Dalam skenario latihan medis tersebut, disimulasikan bahwasanya tim patroli yang sedang melaksanakan kegiatan operasional mengalami kecelakaan di Lebanon Selatan. Satgas Indobatt Konga

www.harianhaluan.com

XXIII-J/Unifil sebagai pasukan mitra terdekat dari area kejadian, mendapat laporan untuk menangani insiden tersebut. Sesuai prosedur, TOC (Tactical Operation Center) Satgas Indobatt Konga XXIII-J/Unifil melaporkan kejadian kecelakaan ke Sektor Timur Unifil. Setelah laporan tersebut ditindaklanjuti, pihak Pasukan Garuda dari Satgas Indobatt langsung berkoordinasi dengan Chinmed dan Italia Air untuk mengambil tindakan lebih lanjut. Selanjutnya, setelah mendapat perintah dari satuan atas, Satgas Indobatt Konga XXIII-J/Unifil mengeluarkan Pasukan Pemukul Cepat QRT (Quick Reaction Team), beserta tim kesehatan yang berada di Markas Indobatt UN Posn 7-1, Adshid al-Qusayr, Lebanon Selatan, untuk langsung bergerak menuju tempat kejadian kecelakaan. Setelah sampai di lokasi kejadian, QRT Satgas Indobatt Konga XXIII-J/Unifil mengamankan medan-medan kritis sebagai penga-

manan penanggulangan korban, sedangkan tim kesehatan langsung bertindak cepat menangani korban dan segera di evakuasi ke RS Husada Indobatt. Dalam simulasi tersebut, terdapat tiga korban yang mengalami kecelakaan, di mana satu korban mengalami luka sangat parah, sehingga harus ada penanganan khusus berlanjut ke Rumah Sakit yang berada di Naqoura. “Kegiatan ini sangat penting bagi para Prajurit TNI

Satgas Indobatt khususnya dan umumnya bagi prajurit Unifil, agar dalam melaksanakan tugas semakin optimal,” lanjut Dansatgas Indobatt. “Saya mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada para personel Satgas Indobatt maupun personel Chinmed dan Italia Air yang sangat antusias dan semangat dalam melaksanakan latihan ini,” tandas Letkol Dwi. (h/okz)

SIMULASI — Simulasi latihan evakuasi medis Pasukan Garuda bersama kontingen China dan Italia Air di Lebanon. PUSPEN TNI

Redaktur: Isra Hermanto

Layouter: Ilham Taufiq


RIAU DAN KEPRI

KAMIS, 14 Juli 2016 9 Syawal 1437 H

15

TANGKAP PELAKU KARHUTLA

Dandim Beri Hadiah Rp2 Juta Lingkar

SOTK Inhu Akan Berkurang RENGAT, HALUAN—Sebagai konsekuensi dari perubahan struktur organisasi tata kerja (SOTK) menyusul revisi PP Nomor 41 Tahun 2016 tentang Organisasi Perangkat Daerah menjadi PP No 18 Tahun 2016, dapat dipastikan bahwa SOTK yang ada pada Pemkab Inhu selama ini akan berkurang dari sebelumnya. Pengurangan tersebut mau tidak mau harus terjadi mengingat diberlakukannya sitem penilaian pada Satker yang ada. Jumlah bidang yang ada pada dinas atau Badan nantinya akan disesuaikan nilai yang di peroleh oleh dinas tersebut yang nantinya akan digolongkan dalam beberapa kategori. Dikatakan Kabag Adminsitrasi Pemerintahan Pemkab Inhu, Hendri Yasnur kemarin, sebagai contoh jika satu dinas masuk dalam tipe A, maka pada dinas tersebut bisa memiliki 1 sekretariat, 3 sub bagian, 4 bidang (1 bidang : 3 Seksi). Untuk Tipe B bisa 1 Sekretariat, 2 Sub Bagian dan 3 bidang (1 bidang : 3 seksi). Sementara untuk tipe C hanya akan memiliki 1 Subbag TU dan 2 bidang (1 bidang : 3 Kasi). “Dengan adanya PP tersebut, sekarang tinggal disesuaikan dengan Peraturan Daerah (Perda) yang masih dalam tahap pembahasan di DPRD Inhu. Namun yang jelas struktur yang ada pada eselon II, III dan IV akan berkurang dari sebelumnya karena ada badan dan dinas yang masuk dalam kategori C seperti Dinas Koperasi dan UKM,” jelas Hendri. Belum lagi yang harus berkurang secara otomatis karena tidak adanya lagi dinas Pertambangan dan energi, Dinas Kehutanan dan juga berkemungkinan tidak adanya lagi Dinas Perkebunan dan juga pendidikan menengah. Menurut mantan Kabag Humas Inhu ini, turunan dari Perda SOTK nantinya untuk penentuan bidang dengan Peraturan Bupati (Perbup) akan menjadi berat karena harus dimuat uraian Tupoksi masingmasing bidang. “Ini menuntut tim teknis harus matang dan siap untuk mengkajinya karena jika tidak akan berdampak tidak baik pada jalannya kinerja, tegasnya. (h/hr)

BANGKINANG, HALUAN— Personel Polres Kampar Brigadir David Gusmanto yang bertugas sebagai Bhabinkamtibmas Desa Teratak Buluh Kecamatan Siak Hulu dan Pelda Auzar bersama Pelda Auzar anggota Babinsa dari Koramil Siak Hulu serta Eprizal selaku ketua RT Desa Kubang Jaya mendapat piagam penghargaan dari Dandim 0313/ KPR Letkol Kav Yudi Prasetyo. Penghargaan ini langsung diserahkan Dandim 0313/ KPR di halaman Makodim 0313 / KPR Bangkinang di hadapan sejumlah Pejabat Utama Kodim 0313/ KPR serta anggota Kodim 0313/ KPR lainnya. Piagam penghargaan yang disertai hadiah uang sebesar Rp2 juta ini diberikan atas keberhasilan mereka menangkap seorang tersangka pelaku pembakaran lahan di jalan Persawahan Desa Kubang Jaya, Kecamatan Siak Hulu, Selasa

KEDABURAPAT, HALUAN — Pembangunan batu penahan ombak di Desa Kedabu Rapat, Kecamatan Rangsang Pesisir Kabupaten Kepulauan Meranti anggaran tahun 2015 lalu, tidak dilaksanakan sebagaimana mestinya. Material batu gunung yang dibawa dari luar daerah, terlihat hanya ditumpuk di lokasi pembangunan. Hingga saat ini pembangunan yang menelan dana miliaran tersebut dibiarkan terlantar.

Dijual Rumah Luas tanah 360 m2. Lantai bawah dengan 4 kamar tidur 2 kamar mandi.. Lantai atas dengan 2 kamar tidur 1 kamar mandi dan ruang tamu. Terletak di jalan proma no. 3 Belakang Balok Bukittinggi. Sertifikat Hak Milik. Yang berminat hubungi Hp: 081319854811

JUAL RUMAH. 3 Kamar Tidur, 2 Kamar Mandi, PLN, PDAM, Telp Rumah, garase. Alamat: Jln. Tanjung Indah V Blok C, No.20 A, Lapai Kota Padang. Harga Rp500 jt Nego. Hubungi Eky: 081363010182.

Dijual ruko permanen 2011 dg harga murah tiga lantai yang berada di pusat kota. Luas tanah 335 M2, luas bangunan 400 M2 (Lt 1 : 9 x16 M, Lt II : 10x19 M, Lt III :8x10 M. Pondasi sumuran, struktur besi ulir dan interior modern. Lokasi Labuah Basilang, Payakumbuh dekat kampus Unand II, 200 M dari Rumdis Walikota.Cocok utk kantor, hunian, toko dan kos-kosan. Serius, Hub : 083287052018. DIJUAL RUMAH TINGGAL, Di Jl. Dobi V No. I padang, kampung Pondok - Kota, ukuran panjang 16 m, lebar 9 m, SHM, Harga 1 Milyar Nego. Minat hub: 0852 1574 1549 / 0823 9099 6930

DIKONTRAKAN RUMAH DI JLN. UJUG GURUN NO. 58. PEMINAT HUB: 0852 744 63439 www.harianhaluan.com

Persawahan desa Kubang Jaya kecamatan Siak Hulu. Dandim 0313/ KPR yang sebelumnya mengadakan sayembara untuk menangkap pelaku pembakar lahan, memberikan piagam penghargaan serta hadiah uang sebesar Rp2

juta kepada siapapun yang berhasil menangkap pelaku pembakaran lahan di wilayah teritorial Kodim 0313/ KPR. Sementara itu terkait keberhasilan salahsatu anggota Polres Kampar ini, saat dikonfirmasi kepada Kapolres Kam-

par AKBP Edy Sumardi Priadinata SiK bahwa pihaknya juga telah mengusulkan Brigadir David Gusmanto ini ke Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan untuk mendapatkan penghargaan serupa.(h/hr)

Pembangunan Batu Penahan Ombak Terlantar

DIKONTRAKKAN: Paviliun di Jl. Surabaya Blok D/10 Ulak Karang Selatan Asratek. Cocok untuk keluarga baru. Hub: 082384180011

DIJUAL SEBIDANG TANAH Di Air Pacah Luas 1.320 M2, SHM, Harga Nego. Bagi yang berminat Hub : 0813 8899 8923

(2/7) lalu. Sebelumnya seorang pria bernama LP (42) warga desa Kubang Jaya telah diamankan Polsek Siak Hulu pada hari Sabtu (2/7) karena kedapatan membakar lahan seluas 2 hektare yang berlokasi di jalan

DESA KEDABU RAPAT

RUMAH DIJUAL/DIKONTRAKKAN

Komplek Permata Mas-Lubuk Buaya (+200m dari Jalan Utama) Type 36, Lt. Keramik, 2 Kamar. Harga 150 jt (Nego). Hub : RIL / ALI HP. 085365655605. (Tanpa Perantara)

PUSAT ISLAM—Bangkinang adalah ibukota Kabupaten Kampar di Provinsi. Kota ini terkenal dengan julukannya sebagai kota “Kota Beriman” (bersih, indah dan nyaman). Dengan gelarnya itu wajar bila kota ini memiliki sebuah Pusat perkembangan Islam yang diberi nama Islamic Center Bangkinang atau disingkat menjadi ICB. IST

1 (satu) bidang tanah Hak milik, luas 1.125 m2, lokasi dekat masjid dan perumahan dekat pusat kota, kel. Anduringt, Kec. Kuranji. Harga Nego & 1 (satu) bidang tanah Hak Milik, luas 1.000 m2, Kel. korong Gadang, Kec. Kuranji. Minat Hub.0813 6358 0062

Sebidang tanah HM luas 316 m HOK, terletak di Komp. Perumahan Palm Griya Indah II/ c9 Korong Gadang Kuranji. Tampa perantara, Hub 0812 755 1965

DIJUAL MOBIL

Daihatsu Ayla Roda 4 Th.2014. Tangan Pertama, Warna Silver Metalik, Mulus, Pajak Baru Dibayar. Hub : HP. 081267632460 FORD RANGER DOUBLE CABIN 4X4Tahun ‘08, 2 unit, warna silver dan hitam,plat BA, kondisi mobil bagus, mulus, mesin terawat dan siap pakai, orisinil, Asuransi All Risk, nego. Hub: 087895733338, 081267333302

DI JUAL 2 (dua) unit mobil Nissan PKC 211 Tahun 2004, beserta dengan tangki Kapasitas 14. 000 liter, harga 155jt (nego). Tanpa Perantara Hub : 0812 6690 3003

Anehnya pembangunan yang sama sebagai pembangunan lanjutan tahun 2016 tampaknya dilakukan lagi, walau kelihatannya tetap akan terbengkalai. Sebab pekerjaan sudah lama berhenti di lapangan, walau pun diketahui pekerjaan yang ada baru beberapa puluh meter saja. Masyarakat Desa Kedabu Rapat mempertanyakan pembangunan tersebut. Dari pengakuan para nelayan di desa itu kepada Haluan Riau mengatakan, ada pontensi

kerugian negara dari proyek yang terbengkalai itu. Sebab, material berupa batu itu hanya ditumpuk saja, tanpa disusun sebagaimana mestinya. Sehingga tujuan pemerintah untuk menahan derasnya ombak laut yang berasal dari Selat Malaka itu tidak kesampaian. Sementara pembangunan yang sama sebagai program lanjutan tahun 2016 dilakukan. Bagaimana mungkin pembangunan itu bisa berlanjut, sementara pembangunan tahun

BROTHER MASSAGE, Pijat Refleksi, tradisional dan capek2.oleh tenaga pria profesional dan berpengalaman. bersedia dipanggil ke tempat. Hub. 0822 8374 7141

OLISINDO SERVICE, melayani salon mobil, cuci mobil, cuci karpet, tukar tambah ban plat. Jl. Adinegoro No. 30, Arah Lubuk Buaya (Depan Perumahan Lubuk Gading. HP. 0812 6684 0106

TRADITIONAL MASSAGE, MELAYANI PIJAT KEBUGARAN DAN PENGOBATAN, PEMIJAT PROFESSIONAL PRIA, HU BUNGI. 0822 8497 6339

MON ACCESORIES MOBIL, menerima pasang kaca film, alarm, central jok, power window, audio mobil, service dll. Jl. Ujung Gurun No. 148 Padang.

S TO C K I S T XAMTHONE PLUS, sedia paket hemat dan delivery, Dahsyat!, Insya Allah menyembuhkan. Jln Gang Singgalang 4 Depan Rs. Ibnu Sina Padang, Call. 085274336308 RS SITI RESWARI, menerima persalinan umum dan BPJS, dan Reswari Florist menerima pesanan karangan bunga, Hub. 0852 6371

SOFTWARE SERVER PULSA MU RAH, tapi bukan murahan sudah teruji kehandalannya, langsung diinstalkan dan tinggal pakai.Hub Wardoyo Jln. Tanjung Indah V Blok C/36 Lapai Padang. Hub. (0751) 7055027, 085263978000

LAMPU LED US, dengan Kipas, tinggal colok ke power bank atau laptop. Juga terima jasa instal laptop/komputer, game pc/ android/ipad/iphone,hub 081261888142 (sms) TOKO ASTAGFIRULLAH, menjual sparkpart mobil, olie, service dll. Jl. Lubuk Lintah No. 22. Hub. 0812 6614

CV. CINTA RASA CATERING , Menerima Pesanan untuk Pesta Perkawinan, Penataran dan Peresmian Kantor, menyediakan pesanan untuk rendang, gulai kalio ayam, Samba buruk2 (ladotanak,samba ladobawok,ladoterasi,lado bada, dll. Alamat Jln. Pasir Putih Blok M No. 2. Telp. (0751) 447592, 0813 74100 307-0812 76123 679

BARCELONA CAFE, Nobar, Jajanan Bofet Della ( Nasi Goreng, Aneka Jus, Sup Darek dll) Menyediakan tempat acara ultah, makan bersama, buka 24 jam. Jln Dr. Wahidin No.1 (depan Kantor PLN Sawahan. Hub. 0823 8846 7417 Mampir yook di Cafe Break..! jln. agus salim no.14 padang (samping BCA sawahan) bisa nobar, buka bareng, wifi, karaoke keluarga, nuansa tempo doeloe. harga terjangkau dan rasa memuaskan. open full time.

CVDORASATYAINSANI, usaha jasa angkuatan sewa melayani: Padang (P. Sidempuan, P. Siantar, R. Perapat, Medan, Aceh, Bengkulu).Jl.Lapaisampingkantor INTEL TNI AD. Padang. Hp. 081263385860

sebelumnya di lokasi yang sama tidak dikerjakan. Warga berharap pihak Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) proaktif menyelidiki proyek tersebut. Sehingga jika terdapat kerugian negara, maka kerugian itu bisa dikembalikan oleh pihak-pihak yang terlibat. Dan orang-orang yang sengaja menimbulkan kerugian tersebut dapat diganjar dengan hukuman yang setimpal,” imbuh Syahrul warga Kedabu Rapat itu. Haluan Riau yang

ONE PIECE VARIASI, Masang Kaca film, stiker, branding, dll. Jl. ST. Syahrir. No. Hp. 081374315278 AL HAADI ZIARAH TOUR & TRAVEL, Penyelenggara resmi haji khusus dan umrah. Jl. S. Parman No. 152 A. Telp. (0751) 7057746 / 7057747. Hp. 08126764737

ARAW FILM, KACA FILM & CUTTING STIKER, melayani penjualan dan pemasangan kaca film, aneka sticker samblas dan cutting stiker. Jl. Veteran No. 91 Padang. Hub. 085264697457

OLISINDO SERVICE, melayani Service, ganti oli, cucian mobil, dll. jln. Adinegoro No. 38, Depan perumahan Lubuk Gading Permai, arah ke Lubuk Buaya. Saat ini dibuka lowongan untuk tenaga kasir, datang langsung ke alamat Kami. Hub: Bapak Reza 081266840106 SERVICE AC ( AIR CONDITIONER), special AC mobil & Spare Part. Melayani pemasangan AC, antar jemput ke alamat. Jln. Ujung Gurun No. 77 Padang. Hub: 0751-7814716

ALFA RENTAL MOBIL, antar jemput bandara, rental kendaraan harian, mingguan, bulanan, Avanza, Xenia, Innova, APV, Fortuner, Harga relatif, Unit ready, Hub. 0751-9970033,

PT. BUNDA WISATA NUSANTARA, melayani penjualan tiket pesawat semua maskapai. Harga bersahabat. Jl. Raya Pitameh No. 1 Telp. 0751-74154, Hp. 08126772460-081374809222 Padang PT RATU JAYA TOUR & TRAVEL, Jl. S.Parman No 123 Ulak Karang. Telp. (0751) 7058386, 8260961, 8260878

berupaya melakukan konfirmasi kepada pihak Balai Wilayah Sungai Sumatera III di Pekanbaru tidak berhasil. Baik Kepala Balai maupun pejabat terkait lainnya dalam pelaksanaan proyek tersebut tidak bersedia memberikan keterangan. Belakangan diperoleh informasi bahwa masalah itu telah sampai ke pihak Polda Riau. Bagaimana kelanjutan masalah itu Haluan Riau akan terus mengikutinya.(h/hr)

DIBUTUHKAN : Pria untuk Sopir Truck Fuso Engkel Roda 6 Tipe 220ps TI Muatan 20 s/d 22 Ton. Lamaran Dikirimkan Ke : PT. TINA DIMANS RAYA AQUA Jl. Veteran No. 80 A, Padang DIJUAL CEPAT SUZUKI ESCUDO TAHUN 2000, PAKAI SENDIRI, TERAWAT, WARNA KUNING METALIK MINAT HUB. 071266096689 DAN 085263801756

BPKB dan STNK BA 1475 LD A.N ADRIL ABIT. Hilang dari Samsat menuju rumah.Bagi yang menemukan harap lapor ke Pos Polisi terdekat BPKB dan STNK Mobil Dump Truck. BA 9172 VG, atas nama Fadli. Hilang antara Pyk dan P.Baru Bagi yang menemukan harap lapor ke Pos Polisi terdekat

STNK Mobil Toyota BA 1391 A, An. Rafika Merry. Bagi yang menemukan harap lapor ke Pos Polisi terdekat STNK R2 Honda BA 5495 AC, An. SAYUTI. Hilang Sabtu, 9 Juli 2016 sekitar Kota Padang. Bagi yang menemukan harap lapor ke Pos Polisi terdekat

Dijual Rumah Luas tanah 360 m2 Lantai bawah dengan 4 kamar tidur 2 kamar mandi.Lantai atas dengan 2 kamar tidur 1 kamar mandi dan ruang tamu terletak di jalan proma no. 3 Belakang Balok Bukittinggi. Sertifikat Hak Milik Yang berminat hubungi Hp: 081319854811 Redaktur: Afrianita

Layouter:Rahmi


16

SENGGANG

KAMIS, 14 Juli 2016 9 Syawal 1437 H

Harian Umum

Mencerdaskan Kehidupan Masyarakat

FEDIANSYAH PUTRA

Jatuh Cinta Pada Seragam Pos S osok Fediansyah Putra, sepertinya benar-benar memaknai pepatah ‘dimana bumi dipijak, disitu langit dijunjung’. Betapa tidak, pria kelahiran 5 Agustus 1971, yang kini menjabat Kepala Kantor PT. Pos Bagindo Aziz Chan Padang ini, selalu akan berusaha untuk mempelajari bahasa daerah, sekaligus mengenali kultur adat dan budaya di daerah-daerah dimana dirinya ditugaskan. “Saya sudah delapan kali berpindah tugas, diantaranya seperti Sunda, Jawa, Banda Aceh, Palembang, Bengkulu dan Padang. Di setiap daerah itu, saya akan berusaha mempelajari bahasa daerah setempat,” kata Fediansyah kepada Haluan di ruang kerjanya, Rabu (13/7)

HASILKAN RP2,2 TRILIUN

Taylor Swift Ungguli One Direction dan Adele PENYANYI Taylor Swift menjadi pesohor berpenghasilan terbesar sepanjang tahun 2016 dalam daftar 100 selebriti berbayaran terbesar versi majalah Forbes, Senin (11/7). Dari Juni 2015 hingga Juni 2016, pelantun “Shake It Off” itu menghasilkan 170 dollar AS (Rp2,2 triliun). Sebagian besar dihasilkan dari tur konser album 1989. Ia juga membintangi iklan Diet Coke, Keds, dan Apple. Perolehannya ini dua kali lipat dibandingkan tahun sebelumnya, yang “hanya” 80 milliar dollar AS (Rp1,05 triliun). Penghasilannya jauh di atas penyanyi-penyanyi lain seperti Adele, Bruce Springsteen, Rihanna, dan Madonna. Ia juga mengalahkan rivalnya, Katy Perry, yang tahun lalu menjadi pesohor ber-

www.harianhaluan.com

penghasilan terbesar dengan 135 juta dollar (Rp1,7 triliun). Tahun ini Perry menduduki peringkat 63 denan penghasilan 41 juta dollar. Berada di posisi kedua adalah boyband Inggris, One Direction yang menghasilkan 110 juta dollar (Rp1,4 triliun). Disusul dengan penulis James Patterson yang menghasilkan 95 juta dollar AS.

Sementara itu penyanyi Inggris Adele berada di posisi 9 dengan 80,5 juta dollar. Mantan pacar Swift, Calvin Harris juga masuk dalam daftar itu. Ia berada di peringkat 21 dengan penghasilan 63 juta dollar AS. Yang masuk dalam 10 besar daftar tersebut adalah aktor komedi Kevin Hart yang berada di peringkat 6

Diakui pria yang mulai mengawali karirnya di PT. Pos sejak tahun 1993 silam itu, awal keinginannya untuk bekerja di PT. Pos, bermula dari ketertarikan dan kecintaannya pada seragam pegawai PT. Pos yang saat itu berwarna biru putih. “Berawal dari ketertarikan dan kesenangan melihat seragam pegawai kantor Pos, akhirnya saya mulai jatuh cinta pada seragam itu. Be-

gitu mendapat kabar ada penerimaan, saya langsung mendaftar, hingga akhirnya dinyatakan lulus dan mengikuti pelatihan pada tahun 1991 hingga 1993. Pertama memulai karir, saya ditempatkan di Puwarkarta,” papar suami tercinta Takwi Yati ini. Bagi sosok yang besar dari kalangan keluarga wartawan ini, PT. Pos diyakini sebagai ladang amal, sekaligus ladang pengabdiannya kepada ma-

syarakat. Genap satu tahun lima bulan bertugas di Padang, dirinya akan terus berupaya untuk memberikan pelayanan terbaik kepada seluruh masyarakat, khususnya pengguna jasa Pos. “Kami sangat terbuka untuk dikritik dan diberikan saran, sepanjang itu untuk kebaikan dan demi terwujudnya pelayanan kepada masyarakat,” kata penyuka olahraga badminton ini. (h/mg-mel)

Jupe Diberitakan Meninggal SEBUAH situs online memuat berita kalau pedangdut Julia Perez sudah tutup usia akibat penyakit kanker serviks. Mengetahui hal tersebut, pelantun Aku Rapopo itu geram dan mengecam atas pemberitaan bohong itu. Artis yang akrab disapa Jupe ini pun mencurahkan kekesalan melalui akun media sosial pribadinya. Dia mempertanyakan kenapa berita tersebut bisa muncul ke permukaan padahal tak ada konfirmasi apapun, baik dari managernya ataupun pihak keluarga Jupe. Atas pemberitaan tersebut, ia pun berencana melaporkan situs yang belum diketahui itu ke pihak yang berwajib. Kiranya

mereka sudah melakukan pembohongan publik. “Rencananya,” tulis Jupe singkat saat dihubungi lewat Whatsapp, Rabu (13/7) sebagai jawaban dari pertanyaan ‘Apakah akan melaporkan situs online tersebut pada polisi?’. Memang, sebelumnya Jupe juga pernah diberitakan kalau usianya kurang dari setahun ini. Namun dia tetap berjuang keras melawan penyakit kanker serviks yang diderita hingga dinyatakan sembuh, meski masih harus melakukan check up rutin untuk memastikan kesehatannya. Sayang, saat ditanya lebih jauh terkait laporannya itu, Jupe sudah tak membalas pertanyaan di pesan singkat yang ditinggalkan. (h/kpl)

dengan 87,5 jut a dollar, penyiar radio Howard Stern di posisi 7 dengan 85 juta dollar. “Penghasilan 100 pesohor ini total menghasilkan 5,1 miliar dollar sebelum pajak dalam 12 bulan terakhir. Jumlah itu melebihi gabungan pendapatan nasional Belize, Gambia, dan Bhutan,” jelas Forbes. Editor Forbes Zack O’Malley Greenberg mengatakan pertunjukan dunia hiburan masih menjadi penghasilan uang terbesar. “Dari pertandingan sepak bola di Spanyol hingga konser di China, para penggemar rela mengeluarkan uang untuk menonton para pesohor. Itulah yang menyebabkan penghasilan para selebriti semakin besar,” kata Greenberg. (h/kmp)

Redaktur: Ryan Syair

Layouter: Syamsul Hidayat


Harian Umum

Mencerdaskan Kehidupan Masyarakat

B LA

KAMIS, 14 Juli 2016 9 Syawal 1437 H

17

TIDAK UNTUK PSG

Le Petit Diable Tetap di Atletico MADRID, HALUAN — Meskipun sudah menandatangani kontrak baru dengan klubnya Atletico Madrid, Antoine Griezmann memang sudah teken kontrak baru dengan Atletico Madrid. Tapi, sebelum memutuskan bertahan, Griezmann sempat didekati Paris Saint-Germain. Le Petit Diable menandatangani perpanjangan kontak dengan A tletico pada bulan Juni lalu. Kontrak tersebut mengikat Griezmann di Atletico hingga 2021. Sebelum akhirnya teken kontrak baru, Griezmann sempat dikabarkan menjadi

buruan sejumlah klub besar Eropa di antaranya Chelsea, Manchester United, PSG, bahkan rival Atletico di Spanyol; Real Madrid dan Barcelona. Terkait rumor tersebut, agen Griezmann, Eric Olhats, membenarkan bahwa ada kontak dengan PSG. Tapi

pada akhirnya Griezmann memilih untuk bertahan di Vicente Calderon. “Ada diskusi dengan Olivier Letang (Direktur Olahraga PSG). Ada minat dari Paris. Kami mendengarkannya karena itu adalah klub yang sama punya tujuan dan sumber daya,” ujar Olhats kepada RMC seperti dikutip dari ESPN FC. “Setelah beberapa kali diskusi, dan menarik garis dari beberapa tawaran, kami memilih untuk terus lanjut (bersama Atletico).” Sejak didatangkan dari Real Sociedad pada 2014

lalu, Griezmann jadi pemain vital untuk Atletico. Dalam dua musim terakhir, pemain internasional Prancis itu mencetak 57 gol dan 13 assist. “Ada beberapa pendekatan. 100% dia akan ada di Atletico Madrid musim depan,” lanjut Olhats. “Apakah bijak baginya pergi ke klub dengan kesempatan lebih besar untuk juara? Barca dan Real saat ini sangat siap. Atletico terkesan kesulitan, tapi saya pikir mereka punya modal untuk meraih trofi,” katanya. (h/dtc)

Raul Nilai Madrid Tak Butuh Pogba NEW YORK, HALUAN – Spekulasi kepindahan Gelandang Juventus Paul Pogba ke berbagai klub kaya raya mengundang perhatian, salah satunya ke Real Madrid. Menanggapi hal ini, legenda Los Galacticos Raul Gonzalez menilai Real Madrid saat ini sudah punya skuat tangguh di setiap lini, dan tidak membutuhkan tambahan tenaga seperti iL Polpo. Dalam wawancara Raul dengan AS, seperti dikutip dari Detik, mantan penyerang tim nasional Spanyol yang kini berusia 39 tahun itu membahas soal kemampuan Madrid menghadapi persaingan musim depan. Raul menyebut skuat Madrid sudah punya kekuatan merata. Akan tetapi, Raul tetap menyatakan perlunya memperkuat lini-lini tertentu. Secara khusus ia membahas mengenai seorang pemain yang dapat memberi keseimbangan. “Setiap tim butuh keseimbangan dan ekuilibrium, dan terkadang satu pemain saja bisa menjadi penyedianya dalam sebuah laga,” ucapnya ketika ditanya apa Madrid butuh pemain macam Claude Makelele yang pernah membela El Real periode 2000–2003. “Lihat tim Madrid saat menjuarai final Liga Cham-

www.harianhaluan.com

pions di Lisbon (2014). (Angel) Di Maria adalah pemain yang menyediakan fungsi (penyeimbang) tersebut,” lanjut Raul. Pendapatnya itu kemudian berlanjut ke topik lain. Seorang pemain tengah yang namanya sedang naik daun di bursa transfer: Paul Pogba. Madrid kabarnya menjadi salah satu peminat dari penggawa Juventus asal Prancis itu. “Ia punya keberadaan fisik yang bagus dan pertanyaannya adalah mengenai faktor-faktor semacam harga dan kondisi-kondisi umum,” kata Raul. “Ia adalah seorang pemain yang akan senang untuk dimiliki oleh Madrid sebagaimana juga halnya dengan tim-tim mana saja,” imbuhnya. Namun yang patut diingat, bersama Zinedine Zidane, Madrid sukses menjuarai Liga Champions 2015-16. Prestasi itu menjadi bukti kekuatan El Real yang sebenarnya. Oleh karena itu, eks pemain Madrid, Raul, bilang bahwa sulit untuk mencari sisi lemah dari Los Merengues. Di sana memang ada pemain-pemain

jempolan seperti Gareth Bale dan Cristiano Ronaldo. Dalam interview dengan As itu, Raul juga ditanya mengenai kans untuk menjadi direktur olahraga klub ibukota Spanyol itu. “Pertanyaan itu untuk presiden. Saya rasa penting untuk mempunyai figur yang bisa bekerja dengan klub dan pemain, tak cuma Real Mad-

Redaktur: Juli Ishaq Putra

rid, tapi di manapun. Itu merupakan struktur yang selalu saya percaya,” kata Raul. “Saat ini posisi itu tidak ada di Madrid dan meski mereka sudah berhasil me_menangi Liga Champions dua kali dalam tiga musim terakhir, tapi saya percaya pada komunikasi yang lancar pada setiap tingkatan,” imbuhnya. (h/dtc)

Layouter: Syamsul Hidayat


18

KAMIS, 14 Juli 2016 9 Syawal 1437 H

OLAHRAGA

ASEAN UNIVERSITY GAMES 2016

Renang Sumbang 3 Medali Emas SINGAPURA, HALUAN -— Kontingen Indonesia berhasil mengoleksi 3 emas di hari kedua pertandingan ASEAN University Games 2016, di Singapura, Selasa (12/7). Tiga medali emas itu didulang dari cabang renang. Selain 3 emas, Indonesia juga meraup 5 medali perak dan 4 perunggu. Medali-medali itu juga didapat dari cabang renang. Tiga medali emas tersebut disumbangkan oleh Gagarin Nathaniel di nomor 100 m gaya dada putra, Triady Fauzy Sidiq di nomor 100 m gaya bebas putra, dan I Gede Siman di nomor 50 m gaya punggung putra. Sedangkan 5 medali perak masing-masing dipersembahkan oleh Ressa Kania Dewi, Dennis Joshua Diwa, Yessy Venisia Yosaputra, Ricky Anggawidjaya, dan Raina Gaumi Grahana. Medali dari cabang renang ini memang sesuai dengan target semula, di mana cabang ini diharapkan bisa jadi lumbung medali bagi kontingen Indonesia. Dengan raihan medali yang didapat ini, untuk sementara kontingen Indonesia bertengger di peringkat dua klasemen perolehan medali. Indonesia berada di bawah Thailand yang mengoleksi 4 emas, 4 perak, dan 2 perunggu. “Kami berharap, perolehan medali Indonesia bisa terus meningkat, sehingga target bertengger di posisi 3 besar bisa tercapai,” ujar Syahril Chaniago, ofisial kontingen Indonesia. Selain renang, cabang lain yang ditargetkan bisa menjadi lumbung medali bagi kontingen Indonesia adalah pencak silat, badminton, dan atletik. Untuk Rabu (13/7), cabang renang kembali menyediakan sejumlah medali. Sementara cabang-cabang seperti atletik, badminton, dan pencak silat baru akan menyediakan medali pada Kamis (14/7). (h/sdc)

Karantina Jadi Ajang Nostalgia buat Praveen KUDUS, HALUAN — Karantina tim olimpiade bulu tangkis Indonesia di Kudus, Jawa Tengah, sepertinya dijadikan sebagai ajang nostalgia buat Praveen Jordan. Maklum, rekan duet Debby Susanto ini bisa kembali merasakan kenangan sewaktu ia masih menjadi pemain junior dan berlatih di GOR Jati milik PB Djarum. Praveen yang berasal dari PB Djarum, mengaku di karantina ini ia bisa sekaligus bernostalgia mengenang masa-masa menjadi pemain junior. “Iya sih teringat masa-masa dulu waktu masih jadi pemain junior. Tapi kemudian saya pindah latihan di GOR yang di Jakarta, jadi nggak terlalu lama juga di Kudus,” ungkap Praveen seperti dikutip Badmintonindonesia, Rabu (13/7/2016). Selain karantina dijadikan sebagai ajang nostalgia buat para atlet. Training Camp ini juga dimaksudkan agar atlet bisa lebih fresh, terutama ketika mereka berlatih dengan suasana baru di GOR Djarum. Padatnya kejuaraan dan ketatnya kompetisi yang disusul dengan program persiapan menuju olimpiade tentunya membuat atlet tak dapat terhindar dari rasa jenuh. Karenanya pemilihan Kota Kudus dirasa sangat tepat untuk menyegarkan pikiran. “Sebetulnya program latihannya kurang lebih sama dengan di pelatnas, tetapi di sini rasanya suasananya beda. Saya pribadi merasa bisa me-refresh pikiran, jadi tidak jenuh, pikiran jadi segar dan latihannya semangat lagi,” kata Praveen. Selama karantina dua pasangan ganda campuran yang terdiri dari Tontowi Ahmad/ Liliyana Natsir dan Praveen/Debby, dibantu oleh empat pemain sparring yaitu Ronald Alexander/Melati Daeva Octavianti, serta Yantoni Edhy Saputra dan Marsheilla Gischa Islami. Di sesi latihan hari kedua karantina, tim ganda campuran menjalani latihan teknik yang dipadu dengan latihan fisik. (h/sdc)

PRAVEN www.harianhaluan.com

LATIHAN RINGAN — Skuad Semen Padang menggelar latihan ringan sebelum menghadapi Sriwijaya FC pada Jumat besok dalam lanjutan TSC 2016 di Stadion H Agus Salim, Padang. HUDA PUTRA

Derby Sumatera Bakal Panas PADANG, HALUAN — Derby Sumatera bakal tersaji di Stadion H. Agus Salim saat Semen Padang menjamu tamunya, Sriwijaya FC Jumat (15/7) mendatang. Pertemuan dua tim dari Sumatera ini bakal panas menyusul konfirmasi kedatangan 300 pendukung Sriwijaya FC ke stadion terbesar di Sumbar ini.

FINAL JORDUS CUP XIV

Persiju Sijunjung Ditantang Dharmasraya Fc BATUSANGKAR, HALUAN — Persiju Sijunjung memastikan diri meraih satu tiket ke final setelah berhasil menumbangkan Garuda Fc pada lanjutan Jordus Cup XIV Rabu (13/7) di Lapangan Pulai Sungayang. Dengan hasil ini Persiju akan ditantang Dharmasraya Fc di final Jordus Cup XIV. Gol untuk Persiju Sinjunjung diciptakan Ripal pada menit 28. Tendangan kaki kanan penyerang Persiju ini tidak bisa diantisipasi kiper Garuda Fc sehingga membuat papan skor berubah menjadi satu nol,

dengan unggulan Persiju. Garuda Fc terus mencoba menyamakan kedudukan dengan terus memberikan tekanan kepada Persiju. Laga semifinal yang berlangsung cukup keras yang membuat pengadil lapangan Effendi Intan Gaga terpaksa mengeluarkan sejumlah kartu kuning untuk kedua kesebelasan. Namun, dalam waktu normal Garuda Fc tidak mampu membubuhkan nilai di papan skor, sehingga membuat Persiju melenggang ke final Jordus Cup XIV. Dengan hasil 1-0 tersebut

Persiju Sijunjung akan berhadapan dengan Dharmasraya FC, yang telah lebih dahulu menunggu di final, setelah berhasil mengatasi poerlawanan Koto Tangah Padang. Sebelumnya, Dharmasraya lebih dahulu berhasil melaju ke babak final turnamen Jordus Cup XIV. Dharmasraya melaju ke final setelah mengalahkan Ramadhan FC melalui adu penalti dengan skor 6-5. Dalam waktu normal kedua tim bermain imbang 2-2 di lapangan Pulai Sungayang Tanah Datar, Selasa (12/7). (h/ydv)

Pimpinan KONI Sumbar bersama Tim Satgas Persiapan PON XIX Jawa Barat dan Tim Monitoring membahas persiapan kontingen Sumbar menghadapi PON yang akan berlangsung dua bulan mendatang di Hotel Pangeran’s Beach, Rabu (13/7). RAKHMATUL AKBAR

Duel Kabau Sirah kontra Laskar Wong Kito menjadi derby paling seru saat ini. Atmosfer dalam laga derby berbeda dibanding saat melawan tim dari pulau lain. Semen Padang dan Sriwijaya FC sama-sama memiliki ambisi menjadi yang terbaik. Sebagai tuan rumah, Semen Padang menatap duel kontra Sriwijaya FC dengan optimis. Kapten tim Kabau Sirah, Hengki Ardiles, yakin timnya menang di laga bertajuk derby Andalas ini. Kendati begitu, Hengki Ardiles tak mau meremehkan Sriwijaya FC yang saat ini memang sedang tampil onfire di kompetisi TSC 2016 dengan sederet pemain bintang dan dilatih oleh legenda sepakbola Indonesia, Widodo C. Putro. “Mereka semua pemain yang bagus. Sriwijaya FC punya pemain yang kualitasnya merata. Jadi kami tak bisa mewaspadai satu atau dua orang pemain saja,” paparnya. Sementara itu, Sriwijaya Fc yang sampai di Kota Padang pada Rabu (13/7) sore langsung bersiap untuk menggelar latihan perdana pada Kamis (14/7) malam (Hari ini, red) di Stadion H Agus Salim Padang. Rasanya memang pantas laga keduanya menjadi derby paling panas saat ini. Ma-

klum saja, keduanya merupakan tim paling elite di Sumatera. Semen Padang yang bertindak sebagai tuan rumah jelas mematok angka penuh. Tim asuhan Nil Maizar tersebut ingin mengobati kekecewaan setelah pada pekan ke-9 kalah 0-1 di kandang Arema Cronus. Selain itu, Kabau Sirah juga ingin meneruskan rekor apik saat bermain di Stadion H. Agus Salim. Di TSC 2016, Kabau Sirah selalu menang dalam 4 laga kandang yang sudah dilakoni. Tentunya Marcel Silva Sacramento cs tak ingin Stadion H. Agus Salim dinodai tim tamu Kans meraih kemenangan terbuka lebar bagi Kabau Sirah. Sejarah pertemuan, mereka selalu menang setiap menjamu Sriwijaya. Dari dua laga kandang menjamu Laskar Wong Kito dan semuanya terjadi di era ISL, Semen Padang mampu menang dengan skor identik yakni 2-1. Secara total, Kabau Sirah unggul tipis dalam hal rekor pertemuan. Dari 5 perjumpaan, Semen Padang mampu dua kali menang, 2 kali seri, dan hanya sekali kalah. Patut dinanti laga derby Sumatera antara Kabau Sirah vs Laskar Wong Kito pada Jumat (15/7/2016) mendatang. (h/isr)

KONI dan Cabor Bahas Perlengkapan dan Peralatan PADANG, HALUAN — Plt Ketum KONI Sumbar Syaiful memimpin pertemuan pengurus 38 cabang olahraga (Cabor) dengan tim Satgas Persiapan PON XIX Jawa Barat dan tim Monitoring di Pangeran’s Beach Hotel, Rabu (13/7). Pertemuan ini membahas kesiapan masing-masing cabang olahraga untuk menghadapi ajang empat tahunan itu yang menyisakan waktu dua bulan serta persiapan internal cabor berupa alat dan perlengkapan. Dengan waktu yang semakin sempit itu, Plt Ketua Umum KONI Sumbar, Syaiful mengimbau pengurus cabor menyelesaikan urusan peralatan dan perlengkapan sebelum 18 Juli 2016 ini, khusus untuk pembiayaan di bawah Rp50 juta. Sementara, untuk pembiayaan yang melebihi angka itu, harus diperkuat dengan kontrak kerjasama dengan rekanan agar pertanggungjawaban keuangan bisa sesuai dengan aturan yang berlaku.

“Untuk anggaran yang lebih dari itu, minimal 24 Juli ini sudah rampung dan kita bisa memasuki fase persiapan yang lebih intens,”kata Syaiful. Pada pertemuan tersebut, menurut Syaiful seluruh cabang saling memaparkan soal langkah-langkah pengadaan perlengkapan dan peralatan cabang yang telah dilakukan pihak mereka. Jika ada kendala, kata Syaiful lagi, KONI tentunya siap untuk membantu. Salah satu pengurus cabang gulat, Dona menyampaikan kendala yang dialami pihaknya dalam memenuhi perlengkapan latihan dan bertanding, mulai dari kostum hingga alat pendukung. Karenanya, ia meminta pengadaannya dibantu pihak KONI. Waketum III KONI Sumbar S Budi Syukur menyatakan pihaknya siap untuk membantu. “Coba nanti tunjukkan tempat pembeliannya, sampaikan speknya seperti apa, kami akan bantu,”sebut Budi. Pertemuan ini berlangsung

sangat dinamis dan nyaris seluruh pengurus cabang mengikuti pertemuan ini hingga usai pada sore hari. Seluruh dinamika yang berkembang menjadi perhatian serius pimpinan KONI Sumbar, termasuk pertanyaan dari Ketua Kontingen Pordasi Sumbar, H Asrijal yang mempertanyakan tentang pembiayaan bagi cabangnya. “Berkuda tak sama dengan cabang olahraga umum lainnya. Untuk pembiayaan tak hanya atlet yang diberikan dana, tapi kuda juga butuh asupan yang nilainya cukup besar,”katanya. Ia mengatakan, pihaknya telah mempersiapkan 13 ekor kuda di PON Jawa Barat untuk katagori Pacuan dan ekostrian. Diantaranya, kuda, Nara Asmara, Freeway. Surya Kencana dan Zukamura pada jarak 2200 meter, . Kuda Aleska, Power start, Sanubari Sumbar dan Stoner, jarak 1300 meter. Princes of Kandi, Bacan Hitam dan Zhafira, jarak 1400 meter. Kuda Gamang jarak E 1200

meter. Semua kuda-kuda itu sudah berada di Bandung untuk latihan. “Jika bantuan biaya yang diterima minim, pasti sulit untuk mencapai target. Kita optimis, kontingen Pordasi Sumbar akan mampu menyumbang medali emas untuk Sumbar mengingat banyaknya kuda-kuda Sumbar ini sering tampil sebagai juara di Gelanggang Pulomas Jakarta. Salah satu diantaranya kuda Nara Asmara yang tercatat sebagai kuda terbaik Indonesia jarak 1300 meter dan juga kuda yang masuk pada final Kejurnas Derby di Salatiga Jawa Tengah 7 Agustus 2016” katanya. Menanggapi hal ini, Waketum KONI Sumbar Budi Syukur mengatakan untuk Pordasi tentunya m emang perlu pembahasan lebih lanjut. “Kami tunggu Pak Asrijal bersama pengurus Pordasi lainnya untuk membangun komunikasi yang lebih intens karena untuk kebutuhan kuda tentu ada pembiayaan khu Redaktur: Rakhmatul Akbar

sus,”katanya. Plt Ketum KONI Syaiful menimpali hal ini. Untuk atletnya sendiri tentu disesuaikan dengan grade yang telah ditetapkan KONI, apalah masuk dalam kelompok andalan, prioritas atau potensial yang nantinya juga disesuaikan dengan ketentuan yang ditetapkan. Soal pembiayaan lainnya, pun Syaiful juga menyebutkan akan d isesuaikan dengan kemampuan keuangan. Ketua Bidang Pacuan Pordasi Pusat Drs Aldias Sastra MM yang dimintai tanggapannya di Padang Panjang mengatakan, ia sempat mendapat kabar dari H Asrijal soal minimnya pembiayaan dan ia mengaku kecewa. Dikatakan Aldias Sastra, meski olahraga pacu kuda baru pertama ikut dipertandingkan pada PON, akan tetapi kontingen Sumbar sudah memiliki kuda terbaik yang sangat berpeluang meraih medali untuk Sumatera Barat. (h/mat/one) Layouter: Wide


NASIONAL

KAMIS, 14 Juli 2016 9 Syawal 1437 H

19

HARI INI RATUSAN BURUH TURUN KE JALAN

Pemerintah Didesak Operasi Militer JAKARTA, HALUAN--Sekitar 200 kaum pekerja dan buruh yang tergabung dalam Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI), direncanakan akan melakukan aksi demonstrasi di depan Kedutaan Besar Negara Filipina pada hari ini, Kamis (14/7). Menurut Presiden KSPI Said Iqbal, aksi demonstrasi ini merupakan bentuk tuntutan dan desakan dari SPI kepada Pemerintah Filipina yang d inilai tidak serius dalam melakukan upaya pembebasan tiga anak buah kapal WNI yang disandera oleh kelompok Abu Sayyaf di perairan Lahad Datu, Malaysia, pada Sabtu lalu. "Besok (hari ini, red) sekitar pukul 10 pagi, kami

akan lakukan aksi (demo) di depan Kedutaan Besar Filipina menuntut Pemerintah Filipina bersungguh-sungguh dalam mengupayakan pembebasan sandera Abu Sayyaf," ujar Said dalam konferensi pers di Kantor Lembaga Bantuan Hukum, Jakarta, Rabu (13/7). Said menyatakan, Pemerintah Presiden Rodrigo Duterte seharusnya bisa melakukan aksi yang lebih konkret

dalam upaya pembebasan ketiga WNI tersebut. Hal itu, tuturnya, karena insiden penyanderaan berada dalam wilayah teritorial dan kedaulatan Pemerintah Filipina. Upaya yang dilakukan Pemerintah Filipina, ucap Said, sejauh ini dinilai tidak optimal karena cenderung menggambarkan bahwa negara takut dengan kelompok pemberontak. Padahal, menurutnya, tak ada yang memiliki kewenanganan dan kekuatan yang lebih besar dari pemerintah di dalam suatu negara. Disamping itu, aksi turun ke jalan hari ini, tutur Said, juga dilakukan guna mendesak Pemerintah Indonesia agar melakukan operasi mili-

t er pembebasan jaan juga meketiga WNI. miliki peran besar Menuru tnya, dalam melakukan operasi militer upaya pembebape mbebas an san para ABK ketiga WNI tidak WNI ini. melanggar hukum "Dimana neinternasional atau gara? ABK adaperjanjian trilalah buruh. Buruh teral antar atau pekerja diMalaysia, Filipina, lindungi oleh SAID IQBAL dan Indonesia konstitusi UUD selama keadaan 1945 dan juga mendesak atau force UU No 13/Tahun 2003 tentang majeure. Ketenagakerjaan. Kemenaker Said juga menegaskan KSPI seharusnya juga terlibat," kata menuntut seluruh lembaga pe- Said. merintah terkait untuk Lebih lanjut, Said mebersungguh-sungguh meng- nyatakan kekecewaannya upayakan pembebasan ketiga terhadap Pemerintah IndoABK secara optimal. Menuru- nesia yang belum bisa metnya Kementerian Ketenagaker- lindungi warganya sendiri

khususnya kaum pekerja. Menurut Said, Kementerian Luar Negeri Indoensia telah gagal melakukan diplomasi dan politik luar negerinya terkait perlindungan WNI di luar negeri. Ia juga menambahkan bahwa Pemerintah Indonesia sudah gagal mempertahankan kewibawaan negara di mata Internasional khususnya pada kelompok pemberontak. "Pemerintah Indonesia bisa belajar melindungi buruhnya di luar dari kasuskasus (penyanderaan) sebelumnya. (Penyanderaan) ini keempat kalinya. Keledai saja jatuh hanya dua kali, ini negara mau sampai berapa kali?" tegas Said.

Sebelumnya pada Sabtu lalu kapal pukat penangkap ikan LLD113/5/F berbendera Malaysia dihentikan oleh lima orang bersenjata di perairan Lahad Datu, Malaysia. Tiga WNI di dalamnya diculik setelah memperlihatkan paspor mereka. Insiden ini terjadi di tengah upaya pembebasan tujuh ABK WNI yang diculik kelompok bersenjata Abu Sayyaf asal Filipina 20 Juni lalu. Ini bukan kali pertama WNI disandera oleh kelompok militan di Filipina selatan. Sebelumnya, 14 orang disandera oleh Abu Sayyaf dalam dua kesempatan berbeda. Namun, mereka sudah dibebaskan pada Mei lalu. (h/cnn)

Lingkar Polri Siapkan Regu Tembak JAKARTA, HALUAN—Kepala Divisi Humas Mabes Polri, Irjen Pol Boy Rafli Amar mengklaim Mabes Polri telah menyiapkan regu tembak untuk melakukan eksekusi mati jilid III. Sementara waktu pelaksanaannya, Polri masih menunggu keputusan Kejaksaan Agung. “Kita sudah menyiapkan personel yang akan memberikan perbantuan kepada Kejagung. Kalau waktunya terserah mereka sebagai eksekutor,” kata Boy di Mabes Polri, Rabu (13/7). Boy melanjutkan, sebanyak 24 personel dari Mabes Polri telah disiagakan di Nusa Kambangan untuk melaksanakan eksekusi tersebut. Dia juga mengungkapkan, regu tembak yang disiapkan sama seperti pasukan yang menjalankan eksekusi gelombang II. “Tim sudah standby di Nusa Kambangan. Ada sekitar 24. Personelnya yang sama dengan gelombang kedua,” ucap Boy. Sebelumnya, Jaksa Agung HM Prasetyo mengatakan, rencana eksekusi mati terhadap sejumlah terpidana kasus narkoba baik warga negara asing maupun WNI diperkirakan akan terealisasi setelah perayaan Idul Fitri. (h/rol)

Tengah Digodok, BSN Fokuskan Tiga Sektor JAKARTA, HALUAN—Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara mengatakan, proses pembentukan Badan Cyber Nasional (BSN) hingga kini masih digodok. Terutama, di dalam menentukan standar keamanan yang wajib diikuti oleh setiap pihak yang memiliki kepentingan langsung dengan sektor yang akan diatur di bawah lembaga tersebut. “Harus tunggu Menko Polhukam (Luhut Binsar Pandjaitan), karena kan dikoordinasikan oleh beliau,” kata Rudi di Kantor Wapres, Jakarta, Rabu (13/7). Setidaknya, ada tiga sektor yang nantinya akan mendapatkan pengawasan tambahan dari BSN. Ketiga sektor itu, yakni sektor keuangan perbankan, energi dan sumber daya mineral, serta keselamatan transportasi udara. Ia mencontohkan, seringkali masyarakat merasa khawatir dengan keberadaan uang mereka yang ditabung di bank. Sehingga, ketika mereka mengakses mesin anjungan tunai mandiri (ATM), saldo menjadi hal yang tak luput untuk dicek. “Untuk memastikan (jumlahnya) bener nggak. Itu psikologis masyarakat,” ujarnya. (h/kmp)

DUBES AMERIKA PAMIT—Ketua DPD Irman Gusman (kedua kiri) didampingi Sekjen DPD Sudarsono Hardjosoekarto (kanan) dan Ketua Komite II DPD Parlindungan Purba (kedua kanan) menerima mantan Dubes Amerika Serikat untuk Indonesia Robert O Blake (kiri) di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (13/7). Kedatangan Robert O Blake tersebut untuk berpamitan sehubungan masa tugasnya sebagai duta besar AS di Indonesia telah selesai. ANTARA FOTO

Teroris Santoso Jadi Target Utama Kapolri JAKARTA, HALUAN—Kapolri Komjen Tito Karnavian akan menargetkan perburuan kepada pimpinan Mujahidin Indonesia Timur (MIT) Santoso di Poso, Sulawesi Tengah. “Jelas itu tetap menjadi target utama kita, sekarang ini perburuannya tidak gagal, karena dulu mereka memegang inisiatif penyerangan, sekarang semanjak adanya Operasi Camar, Tinombala, pergerakan

pasukan di sanakan tidak ada lagi serangan ke masyarakat, yang ada adalah mereka sekarang tertekan,” ungkap Tito di Istana Merdeka, Rabu (13/7). Tito menjelaskan, dari 47 orang pengikut Santoso sekarang tinggal 21 orang. Menurutnya, hal ini menujukan jika Operasi Tinombala efektif mempersempit ruang gerak kelompok teroris Santoso. “Itu menunjukan kalau

operasi ini efektif, kalau penangkapan Santoso ini masalah medan, nanti akan tetap kita tingkatkan operasi ini sampai selesai, baik yang bersangkutan tertangkap, hidup atau mati,” tegasnya. Jenderal polisi bintang tiga ini miminta para pengikut Santoso untuk turun gunung dan menyerahkan diri demi kenyamanan masyarakat di Poso. “Demi keamanan masya-

rakat saya kira teman-teman saudara-saudara itu sebaiknya turun gunung, mereka menghadapi proses hukum yang berlaku, bukan menyerah, demi kemaslatan umat yang ada di sana,” tutur Tito. Saat ini, kelompok santoso diduga masih bertahan di hutan pegunungan di Poso Sulawesi Tengah yang meliputi wilayah Kecamatan Poso Pesisir, Poso Pesisir Utara, dan Poso Pesisir

Selatan, termasuk wilayah Lembah Napu yang meliputi Kecamatan Lore Utara, Lore Timur, Lore Tengah, dan Lore Peore. Luas perburuan kelompok Santoso dalam operasi yang melibatkan 3.000 personel pasukan gabungan TNI-Polri itu mencapai luas wilayah 2.400 met er persegi yang umumnya berupa hutan pegunungan lebat. (h/okz)

di MSG sebagai anggota, ujar Martinus, akan ada klausul untuk memisahkan diri dari Indonesia. “Sehingga perlu kita (Indonesia) lakukan upaya-upaya untuk menghentikan. Sebagai negara hukum dan berdaulat, kita perlu melakukan penegakan hukum,” kata Martinus. Saat ini Gerakan Pembebasan Papua berstatus sebagai pengamat di MSG, sedangkan Indonesia merupakan anggota asosiasi. Sementara Gerakan Pembebasan Papua berupaya

mendapatkan keanggotaan di MSG, Indonesia berniat meningkatkan keanggotaannya dariassociate member menjadi full member di MSG. Untuk menghadang Gerakan Pembebasan Papua, beberapa waktu lalu Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan Luhut Binsar Pandjaitan melakukan rangkaian lawatan ke negara-negara Pasifik Selatan sembari memberikan bantuan kemanusiaan untuk Fiji yang ditimpa bencana topan. (h/cnn)

DUGAAN MAKAR

69 Aktivis KNPB Ditangkap JAKARTA, HALUAN—Kepolisian Resor Timika menangkap 69 orang aktivis Komite Nasional Papua Barat (KNPB) karena diduga melakukan tindak pidana makar. “Ada dua orang (di antara 69) yang merupakan pelaku pengerahan massa,” kata Kepala Bagian Penerangan Umum Komisaris Besar Martinus Sitompul di Markas Besar Polri, Jakarta, Rabu (13/7). Penangkapan dilakukan Selasa kemarin sekitar pukul 17.00 WIB di Timika, Papua.

Menurut Martinus, saat ini polisi masih melakukan serangkaian pemeriksaan untuk menentukan keterlibatan dua orang berinisial YA dan SU itu. “Mereka diduga menyebarkan selebaran untuk provokasi, untuk melakukan demo sebagai upaya memisahkan diri dari NKRI (Negara Kesatuan Republik Indonesia),” kata Martinus. Demonstrasi itu, ujar Martinus, dilakukan dalam rangka menggalang suara bagi Gerakan Pembebasan Papua atau United Liberation Mo-

vement for West Papua (ULMWP) untuk bergabung dengan Melanesia Spearhead Group (MSG). MSG ialah organisasi lintas pemerintah di kawasan Pasifik Selatan yang terdiri dari empat negara Melanesia, yakni Fiji, Papua Nugini, Kepulauan Solomon, dan Vanuatu. “Strategi yang dilakukan adalah ingin menggabungkan diri dulu dalam MSG, kemudian nanti mereka dapat hak suara di situ,” kata Martinus. Bila sudah punya hak suara

AKTIVITAS VULKANIK MENINGKAT

SOAL KLAIM LAUT CHINA SELATAN

Gunung Bromo Semburkan Batu Pijar

China Diminta Patuhi Putusan MAI

ABU vulkanis menyembur dari kawah Gunung Bromo, Probolinggo Jawa Timur, Selasa kemarin.

JATIM, HALUAN—Aktivitas vulkanik Gunung Bromo di Kabupaten Probolinggo Provinsi Jawa Timur makin meningkat dibandingkan dengan kondisi satu bulan terakhir. Berdasarkan pantauan Pos Pengamatan Gunung Bromo PVMB pada www.harianhaluan.com

Rabu (13/7), dilaporkan secara visual kondisi cuaca cerah-mendung, angin tenang, dan suhu 8-20 derajat selsius. Kepala Pusat Data Informasi d an Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Sutopo

Purwo Nugroho menerangkan, asap kawah teramati putih, kelabu kecoklatan sedang-tebal, dan tekanan sedang-kuat. Tinggi asap berkisar 300-1.000 meter dari puncak kawah ke arah barat daya-timur. Dari arah gunung terdengar suara dentuman lemah hingga sedang. Teramati sinar api samar dan lontaran material pijar setinggi sekitar 50 meter dari puncak kawah. Lontaran batu pijar jatuh di dalam kawah Gunung Bromo. Sedangkan secara seismik terukur tremor amplitudo maksimum 1-15 mm dominan 2 mm. Tercatat sebanyak 49 kali hembusan dengan amplitudo maksimum 15-26mm Lg 25-60

detik, dan 21 kali letusan amplitudo maksimum 2235mm Lg 30-50 detik. Hujan abu tipis terjadi di beberapa desa seperti Desa Lodokombo, Desa Wonokerso, dan Desa Sumberanom Kecamatan Sumber, Kabupaten Probolinggo. “Aktivitas masyarakat normal dan tidak ada pengungsian, demikian pula kondisi penerbangan Bandara Abdulrachman Saleh di Malang juga normal,” katanya pada Rabu (13/7). Menurut Sutopo, yang perlu diwaspadai jika angin ke arah barat hingga barat daya yang dapat berpengaruh pada lalu lintas penerbangan. Meskipun terjadi peningkatan seismik, namun status Gunung Bromo tetap Waspada (level II). (h/rol)

JAKARTA, HALUAN— Menteri Koordinator bidang Politik, Hukum dan Keamanan Luhut Binsar Pandjaitan mengatakan, China harus mematuhi putusan Mahkamah Arbitrase Internasional (MAI). Mahkamah Arbitrase Internasional di Den Haag memutuskan bahwa China tak memiliki dasar hukum untuk mengklaim seluruh wilayah Laut China Selatan. “Kita kan hidup ini dalam komunitas internasional. Kita juga harus lihat peraturan yang berlaku secara universal,” kata Luhut, di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (13/7).

Sementara itu, Menteri Luar Negeri Retno LP Marsudi enggan berkomentar lebih jauh soal sikap China yang menolak mematuhi aturan Arbitrase Internasional. Ia hanya meminta agar semua pihak untuk menahan diri menyikapi putusan Mahkamah Arbitrase Internasional ini. “Semua pihak harus menahan diri dan tidak melakukan hal yang dapat meningkatkan tensi di kawasan,” ucap Retno. Keputusan mahkamah arbitrasei PBB di Den Haag yang menyebut China tak memiliki dasar hukum untuk mengklaim seluruh wilayah Redaktur: Ryan Syair

Laut China Selatan langsung direspon Beijing. Kementerian Luar Negeri China, Selasa (12/7), mengatakan, Pemerintah China tidak menerima dan tidak akan mengakui keputusan MAI itu. “Keputusan itu tak memiliki kekuatan yang mengikat. China tidak akan menerima atau mengakui keputusan tersebut,” demikian pernyataan Kemenlu China. “Beijing tidak akan menerima berbagai upaya pihak ketiga untuk menyelesaikan masalah atau solusi yang dipaksakan terhadap China,” tambah Kemenlu China sambil menegaskan posisinya dalam sengketa wilayah itu. (h/kmp) Layouter: Rahmi


20

TANAH DATAR

KAMIS, 14 Juli 2016 9 Syawal 1437 H

Wakil Ketua DPRD Jamu Puluhan Anak Yatim TANAH DATAR, HALUAN — Dalam rangka menjalin silaturahmi dan kepedulian sosial para anak yatim piatu dan kaum duafa, pada momentum bulan Syawal ini usai umat muslim merayakan Idul Fitri 1437 Hijriah, Wakil Ketua DPRD Sumbar Arkadius Dt Intan Bano menggelar open house di rumahnya di Koto Panjang, Batusangkar, Jumat (8/7). Wakil Ketua DPRD Sumbar yang berasal dari Tanah Datar ini secara resmi mengundang puluhan anak yatim piatu dan kaum duafa di kediamannya untuk berlebaran bersama merayakan hari raya idul fitri, selain anak yatim dan kaum duafa tersebut juga hadir tokoh masyarakat, warga Koto Panjang dan sekitarnya serta para tamu lainnya termasuk aparatur penyelenggara pemerintahan Kabupaten Tanah Datar serta politisi berbagai partai politik. “Ini kita lakukan untuk merajut tali silaturahmi antara sesama umat muslim dan untuk saling bermaaf-maafan karena tidak bisa mengunjungi ke rumah-rumah sahabat, karib kerabat, saudara dan konstituen makanya kami melaksanakan open house, pada momentum ini kita juga berbagi dengan anak-anak yatim piatu sebanyak 29 orang di Jorong Koto Panjang, semoga bantuan ini bisa mengurangi beban para anak yatim ini dalam menyambut lebaran dan tahun ajaran baru yang segera tiba,” sebut Arkadius. Dikatakan, selain itu open house yang dilaksanakan tersebut juga atas menyukuri rahmat Allah SWT yang juga sesudah melakukan ibadah di bulan Ramadan. Politisi Partai Demokrat dengan cukup dikenal dekat dengan masyarakat ini, selain mengadakan agenda open house tersebut juga melakukan berbagai kegiatan di Batusangkar seperti reunian di sekolah, temu ramah dengan para perantau dan kegiatan kemasyarakatan lainnya. (h/fma)

Nagari Diharapkan Punya Pondok Tahfiz BATUSANGKAR, HALUAN — Pemkab Tanah Datar berkomitmen menjadikan Tahfiz Alquran sebagai program utama. Sehingga diharapkan setiap nagari memiliki Pondok Tahfiz. Hal ini dikatakan Bupati Irdinansyah Tarmizi saat kegiatan wisuda Tahfiz di Nagari Pangian, Kecamatan Lintau Buo, Senin (11/7). Pemerintahan Nagari Nagari Pangian Kecamatan Lintau Buo yang telah mendirikan pondok Tahfiz Danul Quran merupakan langkah maju dalam menerapkan dan memajukan pengetahuan agama terhadap para generasi masa depan. “Bahkan yang sangat membanggakan sekali telah melaksanakan kegiatan ini sejak dini dan telah maju selangkah dan berhasil mewisuda santrinya sehingga dapat menjadi contoh bagi nagari lainnya,” tuturnya. Menurut Bupati Irdinansyah Tarmizi, generasi muda yang telah Hafiz Alquran tentu dapat membentengi dirinya dari pengaruh yang tidak baik dalam kehidupannya, mereka tentu mempunyai kepribadian kuat dan tidak mudah terpengaruh hal negatif di lingkungan sekitarnya. Bupati mengharapkan agar seluruh santri yang menuntut ilmu di Pondok Tahfiz ini bukan sekedar hafal Ayat Alquran semata namun harus memahami isi kandungannya sehingga bisa diaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari. “Jika hanya sebatas hafalan, sudah banyak anak-anak yang hafal Al Quran, namun yang terpenting dan utama adalah memahami kandungannya karena merupakan tuntunan hidup bagi umat Islam dalam menjalankan kehidupannya,” ujarnya. Sementara Ketua Panitia Wisuda Tahfiz, Yeni Z.A menyampaikan Pondok Tahfiz Al Quran ini sudah berdiri sejak 15 Juli 2015 dan saat ini sudah mampu melakukan wisuda sebanyak 23 orang santri. Bupati Irdinansyah Tarmizi menjelaskan terima kasih kepada pemerintah daerah, pemerintahan nagari, masyarakat dan perantau yang telah membantu materil maupun moril sehingga pondok Tahfiz ini dapat berjalan baik sampai saat ini. Menurut pengurus Pondok, Tahfiz Armansyah menyampaikan saat ini jumlah santri yang belajar sebanyak 43 orang dan mereka belajar disini tidak dipungut biaya dan belajar secara rutin setiap hari. Bupati Irdinansyah Tarmizi pada kesempatan itu memberikan reward berupa uang saku kepada santri terbaik di Pondok Tahfiz Danul Quran dan bantuan dana bagi pengurus pondok. (h/emz)

Apel Bersama Awali Hari Pertama Kerja PNS BATUSANGKAR, HALUAN — Hari pertama masuk kerja usai libur cuti bersama dalam rangka Hari Raya Idul Fitri 1437 H, ratusan Pegawai Negeri Sipil (PNS) di jajaran Pemerintah Kabupaten Tanah Datar mengikuti acara apel bersama halal bihalal di Halaman Kantor Bupati Pagaruyung, Senin (11/ 7) yang dipimpin oleh Bupati Irdinansyah Tarmizi. Hadir juga pada apel tersebut Wakil Bupati Zuldafri Darma, Ketua DPRD Anton Yondra , Kapolres AKBP Irfa Asrul Hanafi, Ketua TP-PKK Ny. Emi Irdinansyah beserta pimpinan dan Forkompinda. Bupati Irdinansyah Tarmizi dalam sambutannya mengatakan bahwa dari awal Ramadhan sampai saat ini kondisi Kabupaten Tanah Datar boleh dikatakan kondusif. ”Alhamdulillah tidak terjadi permasalahan yang luar biasa,” tuturnya. Untuk itu, diucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada semua pihak, baik itu PNS, TNI dan POLRI serata para Relawan yang telah bekerja walaupun bagi PNS dalam waktu

ISTANO PAGARUYUANG — ISTANO PAGARUYUANG - Istano Basa Pagaruyuang berlokasi di Kenagarian Pagaruyung, Kecamatan Tanjung Emas, Kabupaten Tanah Datar. Istano Basa ini dibangun kembali setelah kebakaran tahun 2007 lalu. IST

libur cuti bersama. Pada kesempatan yang sama Bupati juga tekankan setelah cuti lebaran tersebut, hendaknya kembali meningkatkan kinerjanya sesuai dengan bidang

tugasnya masing-masing sehingga sasarannya tercapai sesuai dengan program yang telah direncanakan sebelumnya. Selanjutnya Bupati juga ingatkan dalam waktu dekat di

Tanah Datar juga akan gelar beberapa iven besar di antaranya Tour de Singkarak, Festival Budaya, MTQ tingkat Kabupaten yang akan dihelat di kecamatan Sungayang dan

beberapa kegiatan lainnya. Usai apel bersama dilanjutkan dengan bersalaman untuk saling bermaaf-maafan dan ditutup dengan kegiatan makan sate bersama. (h/emz)

Tiga Korban Kebakaran IKAPGA Tanah Datar Terima Bantuan Pulang Basamo BATUSANGKAR, HALUAN — Bupati Tanah Datar, H. Irdinansyah Tarmizi menyerahkan bantuan kepada korban kebakaran yang melanda rumah warga di Nagari Padang Laweh Malalo, Kecamatan Batipuh Selatan, Senin (11/7) lalu. Bupati di dampingi Kadis Sosnaker Tanah Datar Sri Lestari, Kepala BPBD Tanah Datar Mukhlis, Kasat Pol PP Harfian Fikri dan anggota DPRD Tanah Datar Herman Sugiarto, Camat dan Walinagri setempat. Bupati Irdinansyah sampaikan turut prihatin atas musibah kebakaran yang terjadi yang menghanguskan lima bangunan yang dihuni 3 Kepala Keluarga (KK). “Semua ini adalah musibah. Kita semua harus tabah menghadapi cobaan ini,” ungkap Bupati Irdinansyah. Bupati juga mengimbau kepada semua warga untuk selalu waspada, apalagi selama sebulan Ramadan lalu, di wilayah Tanah Datar hujan tak pernah turun, kekeringan akan rentan terjadinya kebakaran dan bila bepergian pastikan rumah terkunci rapat, api kompor dan aliran listrik dimatikan.

Pada kesempatan tersebut bupati serahkan bantuan berupa sembako berupa beras, telur, susu, mie instan, pakaian dan selimut yang diterima langsung oleh korban kebakaran Khadijah, Nelmayuzar dan Hidayat. Korban kebakaran Khadijah menyampaikan ucapan terima kasih atas bantuan yang diberikan. Sementara itu Kepala BPBD Tanah Datar Mukhlis mengatakan, kebakaran terjadi pada Sabtu (9/7) sekitar pukul 16.30 WIB ketika masih dalam suasana lebaran Idul Fitri 1437 H. Peristiwa amukan si jago merah tersebut menimpa bangunan rumah milik Khadijah (79), Nelmayuzar (56) dan Hidayat (40). Mukhlis tambahkan, berdasarkan informasi kejadian berawal dari seorang warga yang ada di sekitar TKP melihat kobaran api yang sudah besar di salah satu rumah, kontan saja warga menjadi panik, dan kami segera mengerahkan anggota BPK ke TKP setelah mendapat informasi warga. “Untuk kerugian sementara ditaksir puluhan juta rupiah,” tutup Mukhlis. (h/ emz)

BUPATI Tanah Datar, H.Irdinansyah Tarmizi menyerahkan bantuan untuk korban kebakaran Malalo. EMRIZAL

BAT U SA N G K AR , HALUAN — Untuk melepas rindu terhadap kampung halaman yang ditinggalkan selama di negeri orang, perantau Galo Gandang yang tergabung dalam Ikatan Keluarga Perantau Galo Gandang (IKAPGA) di Halaman Balai Adat Jorong Galo Gandang Nagari III Koto, Sabtu 9/7. Undangan silahturahmi yang dihadiri Bupati H.Iurdinansyah Tarmizi ini merupakan salah satu kegiatan yang diselenggarakan oleh perantau Galo Gandang yang pada tahun ini pulang dengan 230 mobil pribadi, berikut dua armada bus. Rangkaian acara dimulai pada hari Minggu (3/7) dengan disambutnya kedatangan perantau oleh Bupati Irdinansyah Tarmizi di Gedung Indo Jolito, kemudian dilanjutkan dengan kegiatan kesenian tradisional anak nagari berupa penampilan salawaik dulang, manciang mania, bikin pariuak (belanga) dari tanah tanah liat, pacu jawi, tabligh akbar . Kemudian dilanjutkan dengan penyerahan bantuan dari perantau untuk pembangunan dan renovasi bangunan Masjid Raya Galo Gandang sebesar Rp116 juta yang berasal dari sumbangan warga perantau. Ketua IKAPGA, Ilfa Yusmadi menyampaikan ucapan terimakasih yang mendalam kepada Bupati Irdinansyah Tarmizi dan pemerintah daerah karena telah bersedia meluangkan waktu untuk menyambut serta menghadiri undangan dari para perantau semoga kepala daerah selalu berada dalam keadaan sehat sehat saja, ditengah padatnya aktifitas yang dijalani. “Kepentingan bersama di atas kepentingan pribadi,

BUPATI Tanah Datar H Irdinansyah Tarmizi bersama perantau Galo Gandang yang pulang basamo. EMRIZAL

adalah merupakan salah satu modal dasar kita untuk mengembangkan potensi yang telah diwariskan dan menjadi ikon yang mempunyai nilai jual sebagai mana kita ketahui bahwa Galo Gandang memiliki sentral pembuatan pariuak dari tanah yang merupakan produk langka serta memiliki nilai jual dan estetika yang tinggi, tinggal bagaimana masyarakat baik yang di kampung halaman maupun yang berada di perantauan dapat bekerjasama dengan pemerintah daerah,” sebutnya. Bupati Irdinansyah Tarmizi pada awal sambutan menyampaikan ucapan selamat datang di kampung halaman serta mendoakan semoga para perantau selalu berada dalam keadaan sehat dan rezeki bertambah, sehingga dapat terus membantu kampung halaman dan ucapan terimakasih yang mendalam atas segala bantuan baik moril maupun materil dari para perantau untuk

kampung halaman seperti pemberian bantuan renovasi masjid senilai Rp116 juta. Bupati Irdinansyah Tarmizi juga menyampaikan beberapa informasi terkait prestasi yang telah diraih Tanah Datar serta program program pemerintah daerah baik yang telah dilaksanakan maupun dalam proses perencanaan. Terkait masukan atau saran dari ketua IKAPGA, Bupati menyampaikan akan meminta instansi terkait untuk melakukan langkah langkah konkret dalam upaya meningkatkan taraf hidup masyarakat khususnya Galo Gandang sebagai sentral pembuatan pariuak tanah. Di penghujung acara, Bupati Irdinansyah Tarmizi menyaksikan penyerahan bantuan dari perantau kepada pengurus masjid untuk dipergunakan merenovasi masjid, untuk kemajuan dan kelancaran kegiataan keagamaan di kampung halaman. (h/emz)

kasi tersebut bersama warga berusaha mencari korban. Setelah dilakukan penyelaman, korban ditemukan dalam kondisi yang sangat lemah dan dilarikan ke rumah sakit menggunakan kendaraan Resque BPBD Tanah Datar, namun nyawanya tak

tertolong, dia menghembuskan napas terakhir sebelum sampai di rumah sakit. Jenazah korban langsung dibawa ke rumah duka Nagari Situjuh Batur Kabupaten 50 Kota, dan dimakamkan di pekuburan keluarganya. (h/ emz)

BOCAH TUJUH TAHUN

Meninggal Saat Berenang di Tanjung Mutiara BAT U SA N G K A R , HALUAN — Suasa nyamanan di lokasi wisata pantai Tanjung Mutiara pinggiran Danau Singkarak, Kecamatan Batipuh Selatan terusik, satu orang pengunjung yang tengah mandi di perairan pantai tenggelam dan meninggal www.harianhaluan.com

sebelum sampai di rumah sakit Objek wisata pantai di pinggiran utara Danau Singkarak itu setiap lebaran Idul Fitri, acara balimau ketika memasuki Ramadan dan pergantian tahun, selalu ramai di kunjungi warga, teru-

tama anak-anak dan generasi muda unbtuk menikmati sejuknya mandi berenang. Peristiwa naas yang menimpa pengunjung objek wisata pantai Tanjung Mutiara tersebut adalah M. Ramzi (7) pengunjung asal Situjuh Batur Kabupaten 50 Kota

yang datang bersama orangtuanya mengunjungi lokasi wisata tersebut. Saat itu korban M. Ramzi yang baru saja naik kelas II Sekolah Dasar itu menikmati peralatan benen yang disewakan di lokasi pantai, ketika asik-asiknya berenang me-

makai benen bersama pengunjung lainnya, korban terjatuh. Pengunjung yang ada di sekitarnya sangat terkejut saat merlihat sebuah benen yang tak lagi ada orangnya, anggota Relawan BPBD yang tengah berjaga-jaga ada dilo-

Redaktur: Heldi Satria

Layouter: Rahmi


PASBAR MEMBANGUN

KAMIS, 14 Juli 2016 9 Syawal 1437 H

21

Pasbar Ajukan Pemekaran 77 Nagari PASAMAN BARAT, HALUAN — Pemerintah Kabupaten Pasaman Barat serius melakukan pemekaran nagari. Hal ini digelarnya kegiatan penataan nagari di berbagai daerah seperti di Nagari Kinali kemarin, Rabu (13/7).

BERI ARAHAN — Bupati Pasbar H.Syahiran saat penataan Nagari Kinali di Kantor Walinagari. IST

Layanan Kantor Walinagari Kinali Normal KINALI, HALUAN — Hari pertama bekerja pasca libur lebaran Idul Fitri 1437 Hijriah, pelayanan administrasi pemerintahan Nagari Kinali, Kecamatan Kinali berjalan normal. Terlihat apel pagi yang dilakukan di halaman kantor walinagari setempat. Diikuti seluruh jajaran. Terlihat Walinagari, Kaur dan lainnya temasuk para jorong dan dai nagari, Senin (11/7) lalu. Walinagari Kinali, Syafrial mengatakan, hari itu, seluruh pegawai pemerintahan nagari yang dipimpinnya, terpantau hadir termasuk para kepala jorong dan dai nagari. “Alhamdulillah, sama seperti tahun sebelumnya. Sebanyak 17 tenaga pemerintahan ini mausk kerja di hari pertama kerja,” ujar Syafrial. Terpisah, saat diwawancarai, sejumlah warga yang pada saat itu telah memenuhi ruang antrean pelayanan di kantor walinagari setempat seperti Wati (29) dan lainnya mengaku, usai apel pagi, mereka langsung mendapat pelayanan di kantor walinagari setempat. Disampaiakan, mereka mengapresiasi keseriusan dan semangat kerja aparatur pemerintahan nagari setempat. Gerimis, udara pagi yang sejuk dan masih dalam suasana lebaran , tidak menjadikan alasan bagi mereka untuk tidak masuk kerja. (h/ows)

www.harianhaluan.com

Menurut Bupati Pasbar Syahiran yang didampingi oleh Asisten 1 Bidang Pemerintahan Sukarni dalam rangka pelaksanaan penataan Pemerintahan Nagari di Pasbar akan melakukan penataan nagari di seluruh kecamatan. “Kita akan mengejar kegiatan penataan Nagari ini untuk seluruh Kecamatan lainnya yang ada di K abupaten Pasaman Barat. Khusunya di Kecamatan Kinali yang nantinya akan berubah menjadi 17 Desa atau Nagari,” kata Bupati Pasbar H.Syahiran Pada saat penjaringan aspirasi masyarakat untuk pelaksanaan Penataan Nagari di Kecamatan Kinali itu, Bupati Syahiran juga meng-

ajak kepada Ninik Mamak lapisan masyarakat kinali untuk duduk sama-sama mendukung dan sepakat dalam pemekaran Nagari ini nantinya. “Karena seperti yang kita lihat sekarang ini Kecamatan Kinali sangat banyak penduduknya. Ada Minang, Jawa dan Mandailing,” katanya lagi. Sebelumnya Pasbar mengajukan pemekaran nagari mencapai 77 nagari dari yang ada sekarang hanya 19 nagari. Untuk itu, Pemda Pasbar berharap kepada masyarakat untuk men dukung pemekaran nagari, sehingga pemerataan pembangunan dan pelayanan kepada masyarakat bisa ditingkatkan.

Sementara Kabag Pemerintahan Kabupaten Pasaman Barat, Edison Zalmi menjelaskan besar harapan pemekaran nagari yang diajukan bisa terwujud. Karena dengan luas wilayah yang ada di Pasbar untuk saat ini tidak seimbang dengan jumlah penduduk. Selain itu, alasan pemekaran nagari yang mendesak juga ada di lima kecamatan yang hanya memiliki satu nagari. Seperti Kecamatan Lembah Melintang hanya satu nagari Ujung Gading, Kecamatan Sasak Ranah Pasisie satu nagari Sasak. “Dari 11 kecamatan yang ada di Pasaman Barat, lima kecamatan hanya memiliki satu nagari,” papar Edison Zalmi. Ia menambahkan, jika nagari di Pasbar sudah dimekarkan pelayanan kepada masayarakat bisa ditingkatkan. Karena saat ini hubungan antar nagari cukup jauh sehingga masyarakat kesu-

litan ketika berurusan dengan kantor walinagari. Selain itu, jumlah penduduk dalam satu nagari cukup banyak. Terkait dengan adanya dugaan masyarakat tentang ketakutan memekarkan nagari yang berimbas dengan nagari ulayat, menurutnya itu tidak perlu dicemaskan. Karena pemekaran nagari tidak ada efeknya kepada pemekaran ulayat. “Batas wilayah atau nagari itu tidak ada hubungannya dengan batas ulayat. Masyarakat tidak perlu takut,” papar Edison. Dalam waktu dekat pihaknya akan melakukan sosialisasi kepada masyarakat terkait dengan pemekaran nagari tersebut. Walaupun dukungan dari masyarakat untuk pemekaran nagari saat ini cukup tinggi. “Kita akan pasang baliho atau semacamnya untuk sosialisasi terkait dengan pemekaran ini,” tutur Edison mengakhiri. (h/ows/ hel/rel)

Selain TdS, Pasbar Gelar Harga Ikan di Pasaman Iven Balap Sepeda Lokal Masih Tinggi PASAMAN BARAT, HALUAN — Iven besar tahun Tour de Singkarak (TdS) yang di tabuh pada 6-14 Agustus mendatang siap disukseskan oleh Kabupaten Pasaman Barat yang berada di etape 3. Berbagai proses persiapan sudah dilakukan, walaupun belum finis. Selain itu, Pasbar juga membuat iven balap sepeda lokal. Tetapi Pemkab setempat yakin persiapan sudah 100 persen. Tinggal untuk pematangan dan penguatan koordinasi dengan SKPD terkait seperti Dinas PU, Dinas Perhubungan, Dinas Kesehatan dan SKPD terhubung lainnya. Menurut Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Pasaman Barat, Abdi Surya kepada Haluan kemarin (13/7), Pasbar siap sukseskan TdS yang ke VIII itu. Dua hari yang lalu rapat dengan panitia provinsi Sumbar juga membahas kesiapan pelaksanaan TdS dengan kabupaten/kota. “Rapat dengan panitia provinsi yang diketuai oleh Wakil Gubernur Bapak Nasrul Abit juga memperkuat itu. Bagaimana kesiapan daerahdaerah dari 18 kabupaten/kota yang ikut TdS itu,”jelas Abdi Surya. Selain itu, persiapan demi persiapan sudah dilakukan sebanyak dua kali di tingkat kabupaten seperti rapat dengan panitia yang terkai. Persiapan

teknis akan dilakukan minggu mendatang. Sedangkan persiapan sarana dan prasarana juga sudah dilakukan. “Pada intinya kita sudah siap. Tidak ada kendala yang berarti, jalan kita juga sudah bagus,” jelas Abdi Surya. Ia menambahkan, ke depan penyemarak TdS yang akan disiapkan bersama dengan SKPD terkait, seperti Dispora, terkait dengan lomba UKMK, Dishub. Sedangkan persiapan jalan di KM 45 dan 55 berada di wilayah Kabupaten Pasaman. “Jarak tempuh kita sebanyak 122,8 KM yang akan dilewati oleh pebalap,”tutup Abdi Surya. Sedangkan rute yang akan dilewati oleh etape 3 tersebut equator Bonjol lanjut ke Lurah Barangin lanjut ke Panti lanjut Cubadak-Talu dan finis di halaman kantor bupati Pasbar. Selain itu, Pasbar juga menggelar iven balap sepeda yang diketuai oleh Dispora. Iven lokal Pasbar ini pesertanya daei umum. Siapa saja boleh ikut. “Iven balap sepeda Pasbar ini akan dilaksanakan pada tanggal 1 Agustus dibarengi dengan pameran UMK tanggal 4-10 Agustus disusul dengan hiburan dan kesenian,” tutup Abdi Surya. Sedangkan total APBD untuk TdS mencapai Rp500 juta. (h/ows)

PASBAR, HALUAN — Hasil tangkapan ikan dari nelayan Pasaman Barat terbilang tinggi. Namun, harga ikan dinilai masih mahal oleh masyarakat. Pasalnya, hasil tangkapan ikan banyak di ‘ekspor’ ke luar Pasaman Barat. Malah ada yang di ekspor ke luar negeri seperti Singapura. Menurut salah seorang nelayan di Aia Bangih Pak Man, hasil tangkapan cukup tinggi ketika melaut. Hasil tangkapan juga ada yang beragam seperti tenggiri. Ikan tenggiri inilah yang di ekspor ke luar negeri. “Dikumpulkan dulu, kalau sudah banyak akan diekspor ke luar negeri seperti Singapura,”urai Pak Man. Ia menambahkan, untuk saat ini tangkapan ikan semakin berkurang dan dia tidak tahu apa penyebabnya. Sebagai nelayan hasil tangkapan ikan sangat menentukan untuk perekonomiannya. “Tidak tahu apa penyebabnya,” tandas Pak Man.

Dengan adanya ikan yang di ekspor ke luar itu membuat masyarakat kesulitan mendapatkan ikan. Tidak hanya itu saja, harga ikan juga menjadi tinggi. Hal itu dirasakan oleh Eva salah seorang warga Batang Lingkin. Menurutnya harga ikan mencapai Rp35 ribu per kilo untuk ikan tandeman. “Selain pilihan tidak ada harga ikan juga mahal,” jelas Eva. Eva berharap dengan tinggal di daerah yang memiliki nelayan 12.535 itu bisa dengan mudah mendapatkan ikan untuk kebutuhan sehari-hari. Sementara itu, menurut Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Pasaman Barat Nazuhairi didampingi Kabid Bidang Perikanan Tangkap Zulfi Agus kemarin (13/7) di kantornya mengatakan hasil tangkapan ikan pertahun mencapai seratus empat ribu ton per tahun. Sedangkan tingkat konsumsi ikan masyarakat Pasaman Barat 34 kg per tahun per

Redaktur: Heldi Satria

orang. Konsumsi ikan masyarakat Pasbar tersebut sudah melebihi konsumsi ikan Sumbar. Terkait dengan harga ikan yang dinilai mahal oleh masyarakat, menurut Nazuhairi itu karena ikan lebih banyak di jual ke luar dari Pasbar. Ini akan membuat masyarakat Pasbar kesulitan mendapatkan ikan. Sebagai nelayan diketahui sudah pasti ingin menjual ikan dengan harga yang tinggi. “Jelaskan mereka ingin jual dengan harga yang tinggi,”tuturnya lagi. Sedangkan kualitas ikan di Pasbar menurutnya lebih segar jika dibandingkan dengan daerah lain. Selain itu, ikan Pasbar juga di jual ke Padang dan kota lainnya di Sumbar. “Sebenarnya jumlah ikan kita cukup untuk masyarakat. Hanya saja ikan banyak di jual keluar Pasbar. Lagi pula ikan di sini segar makanya mahal,” jelas Nazuhairi yang dibenarkan oleh Zulfi Agus. (h/ows)

Layouter: Rahmi


22

KAMIS, 14 Juli 2016 / 9 Syawal 1437 H

GENJOT PEMBANGUNAN

Nagari Sasak Manfaatkan ADN dan ADD PASAMAN BARAT, HALUAN — Alokasi Dana Nagari (ADN), yang di alokasikan pemerintah daerah Kabupaten Pasaman Barat (Pasbar) untuk 19 Nagari se Pasbar, yang ditambah lagi dengan Alokasi Dana Desa ((ADD) tahun 2016 ini, siap menyulap wajah Nagari Sasak sesuai dengan keinginan dan harapan masyarakat selama ini. Wali Nagari Sasak, Arman didampingi Dedet Darmansyah, SE selaku Ben-

dahara di Kantor Wali Nagari Sasak kepada haluan Selasa, (12/7) mengatakan, ia sangat mengapresiasi kebijakan pemerintah daerah yang mengalokasikan dana satu Miliar per Nagari untuk 19 Nagari yang ada di Pasbar. Ditambah lagi saat ini dengan adanya dana ADD dari pemerintah pusat, tentunya pemerataan pembangunan sampai kepelosok daerah yang selalu kita harapkan akan terwujud. “Untuk tahun 2016 ini, akan

dilakukan pembangunan fisik di sembilan titik yang menyebar di beberapa Kejorongan yang ada di Nagari Sasak. Sementara titik pembangunan yang akan kita lakukan tentunya berdasarkan pengajuan dari masyarakat yang selanjutnya dibawa ke Musrenbang Nagari,” ujarnya. Lebih jauh, sudah tidak sedikit titik kehidupan masyarakat yang tersentun dengan pemamfaatan ke dua dana tersebut. Seperti pe-

mantapan dunia pertanian, perikanan, perkebunan, pendidikan, ke agamaan, dan tentunya akan memoles kebutuhan pemukiman warga,”lanjut Arman. Sementara Dedet Darmansyah menjelaskan, untuk tahun 2016 ini, dana ADN tersebut akan diperuntukkan untuk pembangunan Jalan depan Masjid Baburrahim Jorong Rimbo Panjang dengan pagu dana Rp. 230.000.000, pembangunan jalan Usaha Tani Jorong

Sialang dengan pagu dana Rp. 175.000.000, lanjutan pembangunan parkir kawasan Wisata dengan pagu dana Rp.185.000.000. Untuk dana ADD fisik 2016, akan dipergunakan untuk, pembangunan Tembok Penahan Tebing (TPT) di Jorong Pisang Utan Rp. 150.000.000, pembangunan TPT perumahan Nelayan Jorong Padang Laban Rp. 150.000.000, pembangunan Drainase Rantau Panjang Rp. 110.000.000, pembangunan

ARMAN, Walinagari Sasak, Kecamatan Sasak Ranah Pasisia, Kabupaten Pasaman Barat didampingi Dedet Darmansyah selaku Bendahara. FADLI

Drainase Jorong Maligi Rp. 150.000.000,”jelasnyan. Ia berharap, agar seluruh masyarakat Nagari Sasak dapat mendukung dan berpartisipasi dalam mensukseskan pembangunan tersebut.

Selain itu ia juga berharap, semoga kedepannya dana yang diterima akan lebih besar lagi, sehingga semua harapan dan keluhan masyarakat selama ini dapat terwujud kan,”harapnya. (h/fad)

PERCEPAT PEMEKARAN NAGARI

Jalan Berlobang Ditanami Pohon Pisang PASAMAN BARAT, HALUAN — Pohon pisang biasanya di tanam di kebun atau di halaman, namun di Pasaman Barat tepatnya di jalan komplek pertanian Padang Tujuah Nagari Aua Kuning pohon pisang di tanam di tengah jalan. Pasalnya lobang menganga di tengah jalan siap memakan korban, sehingga warga berinisiatif untuk menanam pohon pisang. Salah seorang warga Andri mengatakan jika tidak ada pohon pisang lobang menganga dari jauh tidak kelihatan. Apalagi, jalan tersebut terhubung dengan jalur jalan 32.”Pohon pisang itu setahu saya sudah lama di situ, untuk menghindari kecelakaan,” tandas Andri. Ia menambahkan, jalur tersebut merupakan jalan yang baru selesai kalau tidak salah tahun ini. Tetapi entah kenapa cepat sekali berlobangnya. Menurut Kepala Dinas PU Ardiatsyah melalui Kabid Bina Marga Pasaman Barat Jhon Edwar melalui telepon mengakui pohon pisang itu memang sudah ada sebelum lebaran atau bulan puasa. Namun, karena menjelang lebaran tidak ada tenaga untuk memperbaiki jalan.”Lebaran itukan susah mencari tukang untuk memperbaiki jalan. Pohon pisang it u ada sebelum lebaran,”jelas Jhon Edwar. Ia menambahkan, pohon pisang itu akan dipindahkan kembali ke kebunnya. Artinya dalam minggu ini paling lambat minggu depan sudah diperbaiki. “Kita sed ang mencari tukang untuk memperbaiki jalan itu. Dalam waktu dekat akan kit a per baiki,”kata Jhon Edwar mengakhiri.(h/ows)

KECEWA dengan badan jalan dibiarkann berlobang, warga Padang Tujuah Nagari Aua Kuning bertanam pohon pisang di tengah jalan. OSNIWATI

Pemda Pasbar Jaring Aspirasi PASAMAN BARAT, HALUAN — Pemerintah Pasaman Barat serius melakukan pemekaran nagari. Hal ini digelarnya kegiatan penataan nagari di berbagai daerah seperti di Nagari Kinali kemarin (13/7). Menurut Bupati Pasbar Syahiran yang didampingi oleh Asisten 1 Bidang Pemerintahan Sukarni dalam rangka pelaksanaan penataan Pemerintahan Nagari di Pasbar akan melakukan penataan nagari di seluruh kecamatan. “Kita akan mengejar kegiatan penataan Nagari ini untuk seluruh Kecamatan lainnya yang ada di Kabupaten Pasaman Barat. Khususnya di Kecamatan Kinali yang nantinya akan berubah menjadi 17 Desa atau Nagari,”kata Bupati Pasbar H.Syahiran Pada saat penjaringan aspirasi masyarakat untuk pelaksanaan Penataan Nagari di Kecamatan Kinali itu, Bupati Syahiran juga me-

MENYABIT RUMPUT — Di latari gunung Bungsu berselimut pagi, seorang petani peternak di Nagari Kota Tangah Simalanggang, sudah beraktivitas menyabit rumput untuk pakan ternaknya. Selain pertanian, nagari ini juga dikenal sebagai sentra peternakan di kabupaten Limapuluh Kota. DODI NURJA

ngajak kepada Ninik Mamak lapisan masyarakat kinali untuk duduk sama –sama mendukung dan sepakat dalam pemekaran Nagari ini nantinya. “Karena seperti yang kita lihat sekarang ini Kecamatan Kinali sangat banyak penduduknya. Ada Minang, Jawa dan Mandailing,”katanya lagi. Sebelumnya Pasbar mengajukan pemekaran nagari mencapai 77 nagari dari yang ada sekarang hanya 19 nagari. Untuk itu, Pemda Pasbar berharap kepada masyarakat untuk mendukung pemekaran nagari, sehingga pemerataan pembangunan dan pelayanan kepada masyarakat bisa ditingkatkan. (h/ows)

Kawasan 3D Potensi Iven TdS Gunung SOLSEL, HALUAN — Kekecewaan atas pembatalan TdS 2016 tidak melewati Solok Selatan (Solsel) memang dirasakan seluruh masyarakat Solsel. Tapi, rasa kecewa itu ternyata juga dialami masyarakat Alahan Panjang, Kabupaten Solok karena objek wisata mereka Danau Kembar tidak jadi dilewati pebalap TdS. Menurut guru besar Universitas Andalas, Prof. Helmi, kalau TdS melewati lokasi tertentu, termasuk Danau Kembar akan membantu promosi wisata dan budaya daerah tersebut. “Akibat ada masalah infrastruktur jalan maka kawasan

Danau Kembar dan Solsel tidak termasuk rute yang akan dilewati. Hal ini, tentunya mengurangi manfaat bagi kawasan Danau Kembar,”katanya saat dihubungi Haluan, Rabu, (13/7). Namun begitu lanjutnya, masalah ini bisa juga dilihat sebagai peluang untuk melakukan side iven. Seperti lomba sepeda gunung (mountain bike) di kawasan 3 Danau (Danau Diatas, Danau Dibawah dan Danau Talang). Kondisi kawasan 3D tersebut sangat cocok untuk lomba sepeda gunung. atau Tour de Sepeda Gunung (TdS Gunung) Oleh sebab itu, katanya

sebaiknya Pemkab Solok dan pegiat pariwisata di kawasan itu bisa mempersiapkan lomba sepeda gunung ini. Jadwal lomba sepeda gunung ini bisa dibuat sebelum TdS sehingga pengunjung dan (kemungkinan) peserta TdS, terutama yang dari dalam negeri bisa ikut juga. “Jadi, meriah juga dan bisa mengundang pengunjung. Sehingga bisa memberi manfaat ekonomi terhadap kawasan itu,”katanya. Namun, Kabupaten Solok masih beruntung, sebab TdS merupakan promosi danau Singkarak yang notabene berada di kabupaten itu. “Jadi

hanya sebagian masyarakat kab. Solok yang kecewa. Kalau di Solsel, se-Kabupaten yang kecewa,”kata seorang pelaku wisata, Yopi pada Haluan. Seorang masyarakat Alahan Panjang, David Revalon mengungkapkan kecewaannya akibat TdS tidak melewati kampung halamannya. “Padahal TdS iven besar untuk bisa mempromosikan danau kembar yang tak kalah bagus juga pemandangannya. Sayang sekali pemerintah Sumbar tidak memaksimalkannya,” keluhnya. Selain itu, sebagai bentuk kekecewaan masyarakat dan

perantau Solel, mereka mencoba mengurangi kekecewaannya dengan membuat Gerakan 1000 arti kata TdS dibeberapa media sosial. Berbagai kepanjangan mereka buat dan saling berlomba menambahkan dengan arti bermacam-macam. Seperti, Tunggu dulu Solsel atau Terzalimi dek Sepeda dan kepanjangan TdS lainnya yang dijadikan seribu arti. Dari seluruh percakapan melalui media sosial, tak satupun masyarakat dan perantah Solsel yang menyakahkan pihak Kementerian Pariwisata. Semua kecewa kenapa jalan tidak disiapkan dari awal. (h/jef)

ALEK GADANG NAGARI BALINGKA

Mubes dan Muktamar Mambangkik Batang Tarandam AGAM, HALUAN — Gubernur Irwan Prayitno hadiri Acara Musyawarah Besar ( Mubes) Anak Nagari Balingka dan Muktamar Ikatan Keluarga Nagari Balingka se Indpnesia di MAS Taman Raya Balingka, Senin (11/7). Hadir dalam kesempatan itu Wakil Bupati Trianda Farhan Satria, Tokoh Rantau Balingka Dr. Karny Ilyas Dt. Sutan Baleno,SH, tokoh-tokoh ulama, pendidikan dan pengusaha asal Balingka. Dalam kesempatan tersebut gubernur Irwan Prayitno menyampaikan , banyak tokoh nasional yang lahir dari nagari Balingka ini. “Balingka ibarat miniatur kecil adalah kondisi Sumbar. Dimana tokoh, ulama saat ini amat kurang dibandingkan kejayaan di masa lalu. Ini memang menjadi keprihatinan kita bersama, namun hingga hari ini kita belum menemukan solusi dan jawaban dalam mengatasi semua ini. Apa yang perlu kita bangkitkan dalam memajukan Ranah Minang ?, telah banyak yang mempertanyakan itu kepada kami akan tetapi www.harianhaluan.com

kita belum menemukan solusi yang tepat . Ba caronyo ?. Ada program kembali ka Nagari, kembali ke Surau, apakah akan kita lakukan seperti masa lalu, apakah masyarakat kita dapat menerima dalam kemajuan teknoligi saat ini,” tanyanya. Irwan Prayitno juga menegaskan kita dimasa lalu memiliki Ulama dan tokoh nasional, memotivasi generasi muda dan menginspirasi kemajuan untuk Sumbar. Apakah cukup dengan lagu indonesia raya saja, tanpa usaha dan kerja . Bangkit seperti dahulu , silahkan berdebat para pakar, hasilnya serahkan kepada kami di pemerintahan untuk menyelesaikan. Namun kita juga mesti ingat bahwa orang minang memiliki karakter , b udaya pandai komunikasi. Maka profesi orang minang sukses adalah bidang komunikasi , diplomat, seniman, wartawan , politisi, orang minang bekerja lebih dilihatkan dalam bentuk pikiran memakai otak. Apakah budaya ini masih ada atau apakah sudah mulai memudar dan hilang di-

tengah –tengah masyarakat kita ?. Jika itu terjadi, kita perlu menghidupkan kembali karakter dan budaya masayarakat minang tersebut. Dan apakah kita sudah punya solusi untuk kemajuan a nak kemenakan ke depan. “Kita menunggu hasil mubes dan hasil pemikiran para tokoh masyarakat Sumbar lainnya dalan meningkatkan kemajuan nagari Balingka hebat secara khusus dan secara umum Sumatera Barat, hasilnya nanti berikan kepada kami agar nanti dapat kita laksanakan dalam kebijakan pemerintah secara barsamasama, “harapnya. Pemerintah Provinsi Sumatera Barat memberikan apresiasi terhadadap kegiatan hari ini sebagai kekuatan masyarakat memberikan pandangan dan masukan terhadap pelaksanaan pembangunan yang telah berlangsung selama ini. Dan dalam kesempatan ini meminta mendukung pembangunan terowongan Balingka sebagai pembangunan infrastruktur, untuk mengurai kemacetan Padang –

GUBERNUR Irwan Prayitno menyampaikan sambutan pada Musyawarah Besar ( Mubes) Anak Nagari Balingka dan Muktamar Ikatan Keluarga Nagari Balingka se Indpnesia di MAS Taman Raya Balingka, Senin (11/7). HUMAS PEMPROV

Bukittinggi. Namun kita juga menyadari setiap pembangunan infrastruktur itu akan membawa pada kemajuan, sejahtera, kemakmuran. Masalah tanah agar segera kita siapkan, pembebasan tanah. Terima kasih masyarakat Balingka dalam menyukseskan pembangun terowongan Balingka ini yang pertama di Indonesia, sudah ada blue print , dana sudah disiapkan APBN. Namun karena pembebasan belum dapat dituntas sementara dananya kembali ke pusat. Setelah terowongan Balingka siap juga akan

ditindak lanjuti dengan pembangunan Jembatan Ngarai Sianok, ujarnya. Tokoh Rantau Balingka, Dr. Karny Ilyas, Dt. Sutan Baleno,SH, menyampaikan sejarah Balika dan Sumatera Barat telah melahirkan banyak tokoh terbaik bangsa. Dalam seratus tahun turun naik pasang surut. Balingka Sumbar separoh tokoh bangsa lahir dari putra putri Sumatera Barat, kita sebut Bung Hatta, M.Yamin, Agus Salim , Tan Malaka. Tan Malaka orang kedua pahlawan revolusi dunia seusai perang kedua setelah Yoserizal Filipina. Orang minang dalam

kondisi politik saat ini hampir tidak tokoh yang dibanggakan Sumatera Barat, kecuali ada PKS adaIrwan Prayitno. Dari 100 orang kaya Indonesia 99 orang cina , dahulu dikuasai orang minang. Orang minang jaya di masa lalu , hari ini hampa tak berbekas. Sumatra Barat dalam kegelapan, saat ini soal pendidikan Sumbar hanya termasuk kategori menengah saja, tidak ada yang istimewa sepeti yang dibanggakan selama ini , peta pendidikan nasional terbaik, pintar dan bermoral ada di Jawa Tengah menurut data Kemendiknas. Dari hari ke hari orang Balingka semakin hari semakin miskin bak karakok tim buah di batu, mati sagan, hiduik tak mau . Kelihatannya pembangunan Balingka jo Sumatera Barat jalan di tampat. Ini keprihatinan , mambangkik batang tarandam, butuh doa dan usaha serta kerja keras setiap masyarakat minang agar tercapai keinginan itu. Jangan berikan “pisang bakubak “ kepada anak kemenakan kita, tapi berilah batangnya agar ditanam dan dirawat

Redaktur: Dodi Nurja

untuk mendapatkan pisang itu, ajaknya Wabup Trianda Farhan Satria, dalam kesempatan itu juga menyampaikan perlu memperkuat tali silaturrahmi dalam jembatan hati guna membangun kampung halaman. Terkait pembangunan Balingka, 7 agenda, 2 agenda yang dekat dengan masyarakt (1) budaya kehidupan masyarakat dasar ABS SBK, (2) pendidikan karakter anak n agari, pendidikan surau dalam pendidikan berbasis kepada nagari. Meningkat kecerdasan intelektual, kecerdasan emosional, kecerdasan sosial, ukuran keberhasilan adalah nilai sebuah mana ia bermanfaat bagi orang lain. Pendidikan nantinya di Kabupaten Agam di sekolah –sekolah, kegiatan senam anak sekolah diganti dengan gerakan dasar silat. Kecerdasan fisik, dan kecerdasan politik masyarakat . 82 bahari di kab agam, akan diwujudkan nagari mandani, tulang punggung pembangun kab Agam adalah kekuatan masyarakat nagari, katanya. (h/dn/rel) Layouter: Wide


SUMBAR Lingkar

KAMIS, 14 Juli 2016 9 Syawal 1437 H

23

SUMBAR DUKUNG JALUR KA SUMATERA

Padang Panjang-BukittinggiLimbanang Prioritas HALUAN,PADANG — Pemerintah Provinsi Sumbar segera akan melakukan pertemuan dan pembahasan terkait kereta api di Sumatera dengan provinsi tetangga, hal ini berkaitan dengan intruksi Presiden Joko Widodo beberapa waktu lalu saat datang ke Sumbar.

MASYARAKAT menggunakan mobil bak terbuka sebagai angkutan penumpang untuk berwisata. RIKI YUHERMAN

Mobil Bak Terbuka Tetap Diminati Warga SAWAHLUNTO, HALUAN — Meski beresiko dan menyalahi aturan, menggunakan mobil bak terbuka menganggut penumpang untuk pergi berwisata masih banyak diminati oleh sebagian masyarakat. Pantauan Haluan di lapangan kebanyakan mereka adalah warga dari daerah tetangga Sawahlunto yang ingin berwisata kekota ini. Salah seorang pengunjung dari Sijunjung Helvi (37) membenarkan ia dan keluarga menggunakan mobil bak terbuka sebagai angkutan untuk berwisata.Sengaja ia memakai mobil bak terbuka agar bisa memuat lebih banyak penumpang sehingga tidak saja keluarga namun juga bisa membawa tetangga.”Dengan bak terbuka bisa muat lebih banyak orang dan perbekalan makan minuman serta perbekalan lain seperti tikar, selain itu juga lebih irit dari segi biayanya,” katanya. Untuk mengantisipasi agar tidak kepanasan atau kehujanan dijalan bagian atas bak dipasang tenda terpal serta di pasang pagar penganan kiri kanan,sehingga penumpang tidak kawatir akan jatuh. Menurut Kasi Lalin Kantor Perhubungan Sawahlunto Ucak Hardian mengingatkan menggunakan bak terbuka sangatlah berbahaya serta menyalahi aturan, karena mobil bak terbuka hanya diperuntukkan bagi barang bukan orang. (h/mg-rki)

HIJAU — Taman Gajah Maaram Bukittinggi, merupakan kawasan terbuka hijau yang jauh dari kebisingan. Layak jadi pilihan wisata keluarga. DODI NURJA

DPRD HARUS MENDORONG

Wako Ramlan Gencar Tertibkan Pakir

WALIKOTA Ramlan Nurmatias memberikan keterangan seputar masalah perparkiran. Terutama untuk speda motor dikelola langsung oleh Pemko dengan sistem karcis. SYAMSUARDI S.

BUKITTINGGI, HALUAN — Langkah penertiban parkir sepeda motor yang dilakukan Walikota Ramlan Nurmatias tergolong spetakuler dan harus didorong, karena penyatuan parkir speda motor di gedung eks bioskop Gloria dengan system karcis yang dikelola langsung pihak pemko, ternyata dapat berjalan efektif dan efisien serta mampu menghasilkan pemasukan

berlipat ganda yakni sebanding dengan capaian pemasukan keseluruhan titik parkir di kota Bukititnggi atau sekitar Rp 600 juta lebih per tahun. “Ini baru satu titik parkir speda motor yang dikelola langsung oleh Pemko, terbukti pemasukannya bisa setara dengan hasil capaian keseluruhan titik parkir yang ada di kota wisata ini. Oleh

karena itu, tindakan walikota harus kita dorong karena terbukti dengan pengelolaan parkir system karcis oleh Pemko mampu mendatangkan pendapatan berlipat ganda, “ kata Edison Khatik, Anggota DPRD Bukittinggi dari Fraksi Golkar, dalam percakapannya dengan Haluan kemarin saat rehat sidang DPRD kemarin. Pada kesempatan yang sama, Kepala Dinas Perhubungan Ibentaro Samudera juga membenarkan, bahwa system pengelolaan parkir langsung oleh Pemko terbukti menghasilkan pendapatan berlipat ganda, karena berjalan efektif dan efisien di bawah pengawasan langsung pihak Dinas Perhubungan. “Memang hasilnya berlipat ganda, karena pengawasannya cukup efektif di dalam gedung,” kata Ibentaro menambahkan. Hasil parkir speda motor di gedung eks bioskop Gloria, pada hari libur bisa mencapai Rp 3 juta/ hari sedangkan hari biasa sekitar Rp 2 juta. Jika pemasukan rata-rata mencapai

Rp 2 juta/hari, maka parkir untuk speda motor saja sudah mencapai Rp 600 juta leibh pertahun. Lanjut ke Aurkuning Menurut Ibentaro, untuk penanggulangan masalah parkir speda motor di dalam terminal Aurkuning, lantai dua bagian pertokoan konveksi Aurkuning segera dibenahi dan paling lambat Agustus nanti, seluruh speda motor harus parkir di lantai dua tersebut yang juga langsung dikelola Pemko. Ini jumlahnya luar biasa, lebih dari seribu speda motor yang parkir di dalam terminal setiap hari. Sekarang parkir speda motor masih berlangsung di dalam terminal bus Aurkuning yang tentu saja sangat mengganggu keluar masuknya bus, apalagi pada masa-masa liburuan lebaran saat ini. Kontrak parkir speda motor di dalam terminal dengan pihak swasta berlaku sampai bulan Agustus. “Namun Agustus nanti pengelolaan parkir speda motor di Aurkuning dikelola

langsung oleh Pemko dengan menempati lantai dua salah satu unit pertokoan konveksi di dekat terminal tersebut,” kata Ibentaro. Selanjutnya, sampai November direncanakan seluruh titik parkir akan dikelola oleh pemko. “Dengan demikian, pemasukan dari sektor parkir yang ditangani langsung oleh Pemko bisa mencapai hitungan milyaran rupiah. Sementara itu, pada bagian lain, Ibentaro mengakui masih terjadi pungutan tarif parkir sampai Rp 10.000/ mobil. Di antaranya di jalan penurunan Benteng, depan BPD dan juga di dalam pekarangan gedung eks penjara. Namun, katanya, secara keseluruhan keadaan sudah jauh berubah. Tidak ada lagi keluhan para pengunjung yang terkena “pakuak” tarif parkir setiap membayar parkir. “Memang kita sayangkan, petugas masih kewalahan dalam mengawasi perilaku juru parkir yang betindak seenak perutnya di lapangan,” kata Ibentaro menambahkan. (h/sms)

Wakil Gubernur Sumbar Nasrul Abit mengatakan, saat kedatangan presiden beberapa waktu lalu juga menyebutkan bahwa kereta api di Sumbar dilanjutkan dan dituntaskan. Namun demikian, ia mengaku sebelum melakukan koordinasi dengan provinsi tetangga pihaknya akan menuntaskan terlebih dahulu persoalan kereta api yang ada di Sumbar.”Saat beliau datang pada lebaran kemarin juga sudah menyebutkan soal kereta api ini, namun kita selesaikan dulu persoalan yang ada di dalam baru setelah itu akan dipikirkan yang di luarnya,” ulasnya, Rabu (13/7). Meskipun sudah ada rencana untuk hal tersebut, namun Wagub mengakui Pemprov Sumbar belum melakukan komunikasi dengan gubernur tetangga. Menurutnya, transportasi kareta api merupakan pilihan yang tepat untuk menghubungkan antar provinsi yang ada di Sumatera ini, karena hemat biaya dan terlepas dari kemacetan. Ia juga mengatakan, hubungan jalur kereta api provinsi di Sumatera bukan hanya menjadi tujuan pemprov melainkan juga menjadi agenda Kementrian Perhubungan juga. Dengan demikian ia mengaku sangat mendukung keselarasan tujuan tersebut, agar mempermudah transportasi masyarakat. Tidak

hanya berencana, Pemprov juga menunjukkan keseriusan dengan pembangunan kereta api ini salah satunya menghidupkan kembali kereta api di Sijunjung. Sementara itu , dari data Ketua Masyarakat Peduli Kereta Api Sumatera Barat (MPKAS), Kurnia Chalik, menyebutkan pada media bahwa proyek kereta api yang segera dibangun itu, pertama jalur Padang Panjang-Bukittinggi-Payakumbuh-Limbanang, yang kini dalam tahap DED. Selanjutnya, jalaur kereta api Pariaman-Nareh yang merupakan jalur telah ada, namun masih menunggu kedatangan rangkaian lokomotif. Kemudian, jalur perintis Lubuk Alung ke Kayu Tanam, tinggal menunggu peresmian, karena telah siap dikerjakan. Lalu, untuk jalur kereta api Wisata Danau SingkarakPadang Panjang-Solok-Sawahlunto, juga masih menunggu tambahan lokomotif dan rangkaian kereta. Sedangkan Untuk jalur Danau Tuanku Padang-Lubuk Alung-Kayu Tanam-Padang Panjang, masih menunggu serah terima jembatan Kayu Tanam - BH136 dari Kementerian Perhubungan ke PT Kereta Api Indonesia. Sedangka kereta api Bandara Internasional Minangkabau dan stasiun masih dalam pengerjaan. (h//rin)

TAK DAPAT TDS

Solsel Gelar Funbike TdS SOLSEL, HALUAN — Ternyata TdS di Solok Selatan (Solsel) tetap akan dilaksanakan pada Agustus 2016 mendatang. Namun, iven TdS yang akan diselenggarakan bukanlah Tour de Singkarak tapi singkatan dari Tour de Solsel (TdS). Beberapa penggiat pariwisata Solsel yang tergabung dalam grup WhatssApp Solsel nan Indah Menawan merencanakan funbike TdS dalam rangka mempromosikan pariwisata daerah berjuluk nagari Saribu Rumah Gadang itu pada Agustus mendatang. “Walau kecewa, tapi Solsel tidak patah arang karena Solsel punya potensi luar biasa untuk mengembangkan wisatanya,”kata seorang Penggiat

wisata Solsel, Zulfiadi. Sementara Pegiat Pariwisata Sumbar, Nofrins Napilus menyebutkan funbike keliling Solsel sepanjang pinggir kaki bukit itu luar biasa viewnya. Ada sekitar 20 km. “Apalagi ada view kebun teh dan Gunung Kerinci,” katanya. Kepala Dinas Budaya Pariwisata, Pemuda dan Olahraga Solsel, Doni Hendra menyebutkan iven TdS diselanggarakan bertepatan dengan agenda Festival Sarantau Sasurambi. “Kita akan libatkan komunitas sepeda dan masyarakat untuk memeriahkan Tour de Solsel nantinya. Apalagi ASATI siap menjadi promotor, kita optimia bakal meriah,”terangnya. (h/jef)

ANGSO DUO SEDOT PENGUNJUNG

Wako dan Wawako Pariaman Sidak Pesta Pantai PARIAMAN, HALUAN – Untuk mendukung kesuk-

www.harianhaluan.com

sesan pelaksanaan Pesta Pantai Piaman tahun 2016, Wa-

likota Pariaman dan Wakil Walikota Pariaman, Mukhlis Rahman dan Genius Umar, memantau penyelenggaraan Pesta Pantai Piaman yang sudah digelar sejak tanggal 7 Juli sampai 17 Juli 2016 mendatang, di Pantai Gandoriah Pariaman, Senin (11/7). Pada kesempatan tersebut, Mukhlis Rahman menemui para pedagang yang berjualan di sepanjang Pantai Gandoriah. Walikota Pariaman mengingatkan pedagang untuk membuat daftar harga pada menu yang disediakan. Dan memberi apresiasi terhadap pedagang yang sudah membuat harga pada menunya. Selain itu, Mukhlis Rahman juga memantau tentang kebersihan dan kenyamanan yang ada di Pantai Gandoriah Pariaman. ”Kita berharap kepada para pedagang agar jangan lagi main pakuak yang biasa dilakukan apabila ada keramaian. Apabila main pa-

WALIKOTA Pariaman, Mukhlis Rahman yang didampingi Wakil Walikota, Genius Umar, Kadis Pariwisata, Efendi Djamal, dan KadishubKominfo Kota Pariaman, Yota Balad, berdiskusi dengan pedagang di pantai gandoriah

kuak dihilangkan dan ada daftar harga, maka pengunjung akan merasa nyaman untuk datang lagi ke Pariaman. Sehingga kunjungan ke Kota Pariaman setiap tahun semakin meningkat,” jelas Walikota Pariaman. Untuk keamanan pengunjung selama Pesta Pantai Piaman, Pemko Pariaman melakukan koordinasi lintas sektor. Yaitu Kepolisian Resor (Polres) Pariaman, Kodim Redaktur: Dodi Nurja

0308 Pariaman, BPBD kota Pariaman, DishubKominfo Kota Pariaman, dan Satpol PP Kota Pariaman. “Kita juga melibatkan unsur masyarakat Kelurahan Pasiah dan sekitarnya, dalam koordinasi baik keamanan selama penyelenggaraan Pesta Pantai Piaman 2016, maupun ketertiban lalu lintas, pengawalan, dan keamanan pengunjung selama berada di pulau,” ungkap Mukhlis Rahman. (h/mg-fyt) Layouter: Wide


24

SUMBAR

KAMIS, 14 Juli 2016 9 Syawal 1437 H

Lingkar

Wajib KTP Sawahlunto Tuntas Akhir 2016 SAWAHLUNTO,HALUAN — Bagi warga wajib Kartu Tanda Penduduk ( KTP) yang sudah masuk data base on line.Dinas Kependudukkan dan Pencatan Sipil Kota Sawahlunto perekamannya menargetkan tuntas di akhir Desember 2016 ini.”Dari 43,019 orang yang wajib KTP, penduduk yang sudah melakukan perekaman sebanyak 42,754 jiwa atau 99,38 persen, sedangkan jumlah KTP yang sudah du cetak sebanyak 42,740 buah atau 99,35 persen,” kata Sekretaris Disdukcapil Sawahlunto Nasratun Choiria kepada Haluan,Rabu (13/7). Nasratun menilai, animo masyarakat untuk mengurus surat administrasi kependudukan seperti KTP sudah termasuk tinggi, hal itu karena masyarakat telah sangat paham dan mengerti betapa pentingnya surat tersebut untuk mengurus hal hal yang bersangkutan dengan kependudukan. Mempercepat penuntasan wajib KTP itu pihaknya terus berupaya termasuk melakukan jemput bola dengan membuka layanan keliling keseluruh desa dan kelurahan yang ada, serta turun ke SLTA untuk melakukan perekaman siswa yang telah berusia 17 tahun. “Kita juga memberikan reward dan penghargaan kepada Kecamatan yang paling tinggi pencapaian tertib admimistrasi penduduknya serta reward bagi petugas registrasi yang ada,” jelasnya. Kendati target dari pusat hanya 165 wajib KTP namun Disdukcapil Sawahlunto berupaya untuk terus meng upgade warga yang masuk usia wajib KTP untuk dilakukan perekaman datanya. (h/mg-rki).

Harian Umum

Mencerdaskan Kehidupan Masyarakat

MERUSAK CITRA BUKITTINGGI

Bekas LP Dibiarkan Lapuk dan Busuk BUKITTINGGI, HALUAN—Bangunan lapuk eks Lembaga Pemasyarakatan (LP) yang lebih dikenal dengan sebutan gedung eks Panjara Bukittinggi, kini keadaannya benar-benar buruk dan sangat menganggu citra kota wisata Bukittinggi yang bersih, tertib dan nyaman. Gedung tersebut selama lebih dari 20 tahun, memang tak pernah diurus oleh pihak yang berwenang, dibiarkan berpanas-berhujan bertahuntahun sehingga kap (kerangka atap) bangunan sudah lama lapuk dan runtuh. Bagian dalam gedung penjara itu dipenuhi puing-puing kayu yang lapuk berserakan dan semak-

belukar yang tampak sudah “marimba”. Keadaan ini tentu saja sangat ironi dengan missi Pemko Bukittinggi yang saat ini sedang giat-giatnya melancarkan operasi penertiban dan kebersihan, sebagai upaya mengembalikan citra kota wisata yang tertib, bersih dan nyaman. Sementara keadaan gedung eks LP yang

berada di jantung kota wista itu, terlihat sangat buruk, lapuk dan kumuh. Apalagi gedung tersebut dipenuhi oleh gerobak PKL penjual makanan dan minuman yang berjualan pada malam hari, sehingga pelataran parkir gedung tersebut terlihat sebagai “pool” nya gerobak PKL pada siang hari. Ini merupakan suguhan pemandangan yang kumuh, buruk, centang prenang dan merusak pandangan umum dari jalan raya Perintis Kemerdekaan. Walikota Bukittinggi Ramlan Nurmatias dalam percakapannya dengan Haluan, mengungkapkan, pihaknya telah

melakukan berbagai upaya pendekatan kepada pihak Kanwil Menkum HAM, namun sampai sekarang belum ada tanggapan. “Katanya termasuk bangunan Cagar Budaya, tapi dibiarkan lapuk begitu saja. Jika kita diserahi untuk mengurusnya, kita siap mengurus demi kenayamanan pemandangan umum, sehingga tak tak terlihat kumuh seperti itu,” kata Ramlan Nurmatias. Walikota juga sangat menyayangkan sikap pihak Kanwil atau mungkin juga D irjen terkait yang tak memberikan tanggapan t erhadap upaya pendekatan melalui surat resmi.

Sebab, gedung eks penajara ini memang berada di bawah penguasaan mereka. “Kita sudah mengirim surat resmi kepda mereka, tapi tak dibalas sampai sekarang,” kata Walikota menambahkan. Di bagian sisi dan belakang gedung lapuk eks penajra ini, masih terdapat sejumlah rumah s ewaan yang dihuni sejumlah warga. Meskipun berdekatan dengan pagar beton yang tinggi yang merupakan peninggalan kolonial Belanda, namun pemukiman di sekitar bangunan tidak ada masalah. Kecuali di sekitar pemukiman itu juga banyak gerobak PKL. (h/sms)

HALALBIHALAL — Walikota Pariaman, Mukhlis Rahman dan Wawako Genius Umar menyalami ASN di halaman Balaikota. FITRA YANDI

Pemko Pariaman Gelar Halalbihalal PARIAMAN, HALUAN — Walikota Pariaman, Mukhlis Rahman, pimpin apel bersama sekaligus menggelar halal bi halal dengan Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemko Pariaman di hari pertama kerja, di halaman Balaikota Pariaman, Senin (11/7). Dalam kesempatan itu, Mukhlis Rahman menyampaikan agar seluruh pegawai Pemko Pariaman dapat meningkatkan kinerjanya setelah menjalani ibadah puasa dan libur Idulfitri 1437 H/2016 M. Dengan

www.harianhaluan.com

menjalani latihan selama sebulan penuh dalam menahan hawa nafsu, diharapkan latihan yang telah dilaksanakan tersebut, dapat menjadikan pribadi yang lebih baik dari sebelumnya.”Mari kita tingkatkan etos kerja dengan peningkatan kinerja yang kita lakukan, karena masih banyak pekerjaaan yang belum dapat kita laksanakan melalui APBD Kota Pariaman tahun 2016. sehingga sebelum masuk APBD Perubahan, seluruh p rogram dan pekerjaan

lainnya dapat kita selesaikan sesuai target”, ungkapnya. Lebih lanjut Walikota Pariaman mengatakan bahwa saat ini Pemko Pariaman telah membuat APBD tahun 2017 yang mesti disampaikan sebelum bulan November. Sehingga di bulan tersebut, APBD Kota Pariaman tahun anggaran 2017 telah mendapat persetujuan dan disahkan oleh DPRD Kota Pariaman. Hampir lebih dari 90 persen ASN Kota Pariaman hadir di hari pertama

Redaktur: Dodi Nurja

kerja ini. Halal bihalal ini juga dihadiri oleh Wakil Walikota Pariaman Genius Umar, Sekdako Pariaman Armen dan Kepala SKPD, Kabag, Camat dan ASN yang bekerja di Pemerintah Kota Pariaman. Selesai apel bersama, seluruh peserta melakukan bersalaman bersama. Dan selanjutnya Mukhlis Rahman mengajak seluruh ASN Pemko Pariaman menikmati sarapan pagi yang telah disiapkan di Balairung rumah dinas walikota. (h/mg-fyt)

Layouter: Irvand


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.