Haluan 20 Juli 2016

Page 1

Harian Umum

Mencerdaskan Kehidupan Masyarakat RABU,

20 Juli 2016 / 15 Syawal 1437 H / Edisi: 261, Tahun ke-68 / Harga Eceran Rp3.500/Eks (Luar kota tambah ongkos kirim)

PEMKO PADANG TIDAK AKAN BAYAR GANTI RUGI

‘Pembersihan’ By Pass Dilanjutkan Pembongkaran bangunan di jalur By Pass Padang dilanjutkan. Pemko Padang tidak akan membayar ganti rugi karena bangunan yang dibongkar berada di atas tanah negara.

PADANG, HALUAN – Tenggat waktu penyelesaian jalur By Pass sepanjang 40 km yang semakin mendekati deadline. Pemerintah Kota Padang kembali membongkar beberapa rumah yang dinilai berada di lahan negara, Selasa (19/7) kemarin. Dalam pembongkaran ini sempat terjadi kericuhan. Beberapa warga sempat diseret dan diamankan oleh pi-

hak keamanan, bahkan pengacara masyarakat By Pass Yul Akhyari Sastra juga terkena tendangan petugas yang membuatnya terjatuh ke got samping jalan By Pass. Pantauan Haluan, petugas eksekusi lahan yang telah datang di lokasi sekitar jam 09.00 WIB langsung

>> PEMBERSIHAN hal 07

BONGKAR BANGUNAN — Petugas membongkar bangunan yang berada di jalur dua By Pass di Kuranji Kota Padang, Selasa (19/7), meski warga pemilik bangunan menolak dan ada yang histeris.

MUHAMMAD AIDIL

LEDAKAN TAMBANG SAWAHLUNTO

Blower Penetral Gas Metan Tak Berfungsi Sesungguhnya pada pertukaran malam dan siang itu dan pada apa yang diciptakan Allah di langit dan di bumi, benar-benar terdapat tandatanda (kekuasaan-Nya) bagi orangorang yang bertakwa. (Yunus Ayat : 6)

PADANG, HALUAN — Hasil investigasi Dinas Energi Sumber Daya Mineral (ESDM) Sumbar terkait ledakan tambang batu bara di Desa Salak, Kecamatan Talawi, Kota Sawahlunto 27 Juni 2016 kema-

Kepala Dinas ESDM Sumbar, Heri Martinus mengatakan hasil investigasi tim Pemprov di lokasi ledakan tambang memperlihatkan peralatan dan fasilitas keamanan tambang sangat buruk. Ba-

nyak kekurangan yang ditemui tim saat melakukan investigasi di lapangan. Akibatnya, PT NAL saat ini tidak diperbolehkan beroperasi sampai pera

>> BLOWER hal 07

PUSAMANIA BORNEO FC VS SEMEN PADANG

Hari ini, Menristek Dikti Lantik Ganefri Hapus Kenangan Pahit

Keluarga Korban Vaksin Palsu Mengadu ke DPR JAKARTA, HALUAN — Aliansi orang tua korban vaksin palsu RS Harapan Bunda dan RS Mutiara Bunda mengadu ke DPR, Selasa (19/7). Mereka diterima Ketua DPR RI Ade Komarudin didampingi Wakil Ketua DPR Agus Hermanto, Fahri Hamzah dan Fadli Zon serta Ketua Komisi IX Dede Yusuf dan anggota Komisi IX John Kenedy Azis. Menurut mereka, hanya DPR lah tempat pengaduan terakhir bagi mereka di republik ini. Karena pada waktu sebelumnya mereka merasa dipersulit untuk menemui Presiden. “Kami mohon bimbingan dan arahan dari

>> KELUARGA hal 07

rin menemukan alat blower penetral gas metan di dalam lubang tambang tidak berfungsi. Disinyalir, ledakan tersebut akibat kelalaian manajemen yang membiarkan pekerja masuk lubang tambang, padahal alat blower tidak berfungsi.

GANEFRI

PADANG, HALUAN — Menteri Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Ristek Dikti), Mohamad Nasir akan melantik Prof. Ganefri sebagai Rektor Universitas Negeri Padang (UNP) 2016 -2020 hari ini, Rabu (20/7) di Jakarta. Ganefri terpilih menggantikan Prof. Phil Yanuar Kiram. Kepala Bagian (Kabag) Humas UNP, Amril Amir, kepada Haluan Selasa (19/7), siang di Padang membenarkan

adanya upacara pelantikan Rektor UNP 2016-2020 di Kementerian. Dilanjutkannya, pada pelantikan selain dihadiri Rektor baru dan Rektor lama beserta istri, juga akan dihadiri oleh Dekan dari delapan fakultas UNP, anggota senat, Pembantu Rektor, Kepala Biro dan juga beberapa pejabat lainnya dari UNP. Untuk diketahui, terpilihnya Koordinator Kopertis Wilayah X, Prof. Ganefri menjadi Rektor Universitas Negeri Padang (UNP) periode 2016-2020

PADANG, HALUAN—Semen Padang akan menghadapi tuan rumah Pusamania Borneo FC, Rabu (20/7) di Stadion Segiri, Samarinda dalam lanjutan Indonesia Soccer Championship (ISC) pekan ke-11. Semen Padang memiliki kenangan pahit kala menghadapi Pusamania dalam semifinal Piala Jenderal Sudirman (PJS) tahun lalu. Saat itu Semen Padang kalah 2-0, namun Semen Padang akhirnya mampu membalas di Padang dan memastikan diri lolos ke final. Tentunya anak asuh Nil Maizar ingin melupakan kenangan pahit tersebut. Salah satu caranya adalah dengan meraih poin. Jelang laga ini kedua tim memiki modal yang

>> HAPUS hal 07

>> HARI INI hal 07

Pasar Raya Solok Kembali Membara SOLOK, HALUAN —Pasar raya Solok kembali membara, Selasa (19/7) dini hari sekira pukul 02.30 WIB. Para pedagang yang sudah pulang ke rumah panik dan berusaha menyelamatkan barang dagangannya. Rauangan sirene kendaraan pemadam kebakaran yang memecah keheningan malam juga membuat suasana Kota Solok mencekam. Beruntung, api yang berkobar malam itu hanya menghanguskaný lapak pedagang kaki lima berupa peti-peti yang berada di lorong-lorong pasar. Sementara kios-kios yang berada didekat lokasi hanya www.harianhaluan.com

mengalami kerusakan ringan akibat peristiwa kebakaran tersebut. Informasi yang dihimpun Haluan di lokasi kejadian menyebutkan, api yang tiba-tiba m embesar diketahui oleh warga yang kebetulan berada di sekitar Pasar Raya Solok sekitar pukul 02.30 WIB. Melihat asap hitam membubung dari arah bagian tengah kawasan Pasar Raya Solok, wargapun sempat dibuat panik. Sejumlah pedagang yang mengetahui Pasar Raya Solok terbakar, spontan mendatangi lokasi kejadian de-

>> PASAR hal 07

KEBAKARAN yang melanda pasar raya Solok, Selasa (19/7) dini hari hanya menyisakan puing bekas lapak pedagang kaki lima. Redaktur: Ismet Fanany MD

Layouter: Irvand


2

UTAMA

RABU, 20 Juli 2016 15 Syawal 1437 H

SOAL HIBAH PT RAJAWALI

DPRD-Pemprov Belum Bersepakat PADANG, HALUAN – Anggota DPRD Sumbar Hidayat mengatakan hingga saat ini memang belum ada kata sepakat antara Pemprov Sumbar dengan DPRD terkait dengan penyaluran dana hibah PT Rajawali. Karenanya, hingga kini dana Rp65 miliar tersebut masih saja mengendap di kas daerah.

Lingkar

BBPOM Periksa Sampel Makanan PADANG, HALUAN—Tim gabungan dari Dinas Kesehatan, Dinas Pasar dan Balai Besar Pengawasan Obat dan Makanan (BBPOM) Padang memeriksa sampel makanan di Taman Kuliner di Simpang Jalan Sandang Pangan, Padang, Selasa (19/7). Pemeriksaan dilakukan untuk mengetahui zat yang terkandung di dalam makanan yang akan dijual oleh pedagang. Kepala Bidang Jaminan Sarana Kesehatan Dinkes Kota Padang, Novita Latina kepada Haluan mengatakan, pemeriksaan atau uji sampel dilakukan setelah melalui rapat dengan dinas pasar dan BBPOM. “Karena pada Rabu (20/7) (hari ini,red) Taman Kuliner akan diresmikan oleh Bapak Walikota. Jadi sebelum diresmikan kami perlu mengujinya,” terang Novita. Ia menjelaskan, ada 20 pedagang yang berjualan di Tanam Kuliner, dan ada tiga jenis makanan yang di uji. (h/rvo)

Pencuri 1,5 Ton Sawit Ditangkap PASBAR, HALUAN — Dua pencuri buah sawit seberat 1,5 ton, “M” dan “S” dibekuk jajaran Reskrim Polres Pasaman Barat, Senin (18/7). Hingga berita ini diturunkan, kedua pelaku ditahan untuk pengembangan kasus yang meresahkan di kawasan Kinali ini. Menurut Kapolres Pasbar AKBP Djoko Ananto didampingi Kasat Reskrim AKP Riko Pernanda dan Kasat Intelkam AKP Muzhendra aksi pencurian yang dilakukan kedua tersangka ini dilaporkan Sindon Sumarno(45) warga Kinali, Kecamatan Kinali Jumat (24/6) lalu. Dikatakannya, sebelum dilakukan penangkapan, petugas sudah melakukan penyelidikan. Misalnya, memanggil beberapa saksi, lalu barang bukti juga sudah disita untuk pengembangan lebih lanjut. “Kedua tersangka yang warga Air Putih Jorong IV Koto Nagari Kinali, Kecamatan Kinali sudah dan diamankan di Polres Pasbar untuk mempertanggung jawabkan perbuatannya. Kami akan melakukan pengembangan terkait kasus ini,”katanya. (h/ows)

PERIKSA — Petugas Balai Besar Pengawasan Obat dan Makanan (BBPOM) Padang memeriksa sampel makanan di atas mobil labor keliling di Simpang Sandang Pangan, Padang, Selasa (19/7). Rencananya, Walikota Padang akan meresmikan taman kuliner di tengah pasar ini, pada Rabu (20/7). RIVO SEPTI ANDRIES

Formulasi Dana Desa Dinilai Belum Cerminkan Keadilan PADANG, HALUAN — Sebagai konsekuensi dari UU Nomor 6 Tahun 2014 tentang desa, sejak 2015 pemerintah sudah menyalurkan dana desa ke seluruh Indonesia. Di tahun 2016, pemerintah menaikkan jumlah dana desa menjadi Rp 47 Triliun dari sebelumnya sebesar Rp 28,7 Triliun di tahun 2015. Dengan besaran alokasi sebesar Rp 47 Triliun, diproyeksikan masing-masing desa pada tahun 2016 akan mendapat alokasi sebesar Rp 500 juta. Formulasi alokasi dana desa saat ini merujuk pada PP Nomor 22 Tahun 2015 dimana diatur alokasi 90% total dana desa dibagi secara rata keseluruh desa sedangkan 10% lainnya dibagi berdasarkan kriteria tertentu seperti jumlah pen duduk, luas

wilayah desa dan tingkat kesulitan geografis. Menurut Refrizal ,Anggota Komisi XI DPR RI, alokasi 90%:10% ini kurang adil. “Efek dari PP Nomor 22 Tahun 2015 yang membagi alokasi 90:10, menyebabkan besaran dana antar desa menjadi sangat timpang, di Sumatera Barat satu Desa atau Nagari memiliki luas wilayah sebesar 5-10 kali desa di provinsi lain. Konsekuensinya, Dana Desa untuk Sumatera Barat yang berjumlah penduduk 5,6 juta jiwa mendapatkan alokasi dana desa yang lebih kecil dibanding dengan provinsi Bengkulu yang luas wilayahnya lebih kecil dan jumlah penduduknya hanya sekitar 2 juta jiwa.” Masih menurut politisi senior PKS ini seharusnya dana desa untuk beberapa daerah

menggunakan formula alokasi khusus. “Harus ada formula alokasi khusus dalam menentukan besaran dana desa, sehingga tujuan dari adanya alokasi dana desa menjadi tepat sasaran. Jangan menyamakan aturan yang sama untuk satu daerah d engan d aerah lain. Terkadang suatu aturan cocok digunakan untuk satu daerah tetapi tidak pas diterapkan di daerah lain”. ujar Refrizal Idealnya skema alokasi dana desa memperhatikan ketentuan spesifik kewilayahan dan juga kearifan lokal suatu daerah. Kementerian Keuangan saat ini mengklaim, skema 90 persen : 10 persen yang digunakan saat ini merupakan opsi terbaik di mana rasio perbedaan antara dana desa tertinggi dan terendah yang paling kecil.(h/rel)

“Saat ini kata Pemprov itu di DPRD tergantungnya, kata DPRD juga sebaliknya. Jadi, butuh duduk kembali agar dana ini dapat benarbenar disalurkan,”katanya. Sejauh ini kata Hidayat, Komisi V menyarankan agar dicarikan regulasi penyaluran yang halal supaya dana ini dapat dimanfaatkan. “Kami menyarankan agar dana ini dapat disalurkan melalui Badan Layanan Umum Daerah (BLUD). Namun, ini belum juga dikaji kembali,” ungkapnya. Sumbangan dana Rajawali tersebut diberikan mulai tahun 2006 semasa Gubernur Sumbar Gamawan Fauzi. PT Rajawali menyepakati memberikan sumbangan 5 juta dolar AS untuk Sumbar yang tiap tahunnya dibayarkan 1 juta dolar AS. Jumlah dana tersebut kini diper-kirakan sudah Rp 63 miliar lebih. Jika ini dapat segera disalurkan kepada mahasiswa dan pelajar dari keluarga kurang mampu, akan sa-ngat membantu. Tiap tahun, ratusan bahkan ribuan pelajar yang mem-butuhkan beasiswa untuk melan-jutkan pendidikan mereka. Terpisah Ketua Komisi V DPRD Sumbar, Apris, menuturkan belum dicairkannya dana hibah PT Rajawali hingga saat ini merupakan bentuk kelalaian dari Pemprov Sumbar. Karena dari pembahasan yang dilakukan DPRD telah meminta kepada Pemprov untuk segera mencarikan regulasi yang halal untuk pencairan dana itu. Ada dua opsi yang sebenarnya telah diusulkan DPRD kepada Pemprov Sumbar terkait dengan penyaluran

dana hibah tersebut. Pertama, pencairan melalui BLUD dan kedua, pencairan dengan cara penyertaan modal kepada BUMD yang dimiliki Pemprov. Disalurkan 2017 Asisten II Setdaprov Sumbar, Syafruddin, menyebutkan belum juga dicairkannya dana hibah PT Rajawali senilai Rp65 miliar tersebut dikarenakan belum adanya kesepakatan tentang tata cara penyaluran dana itu. Apakah nantinya melalui BLUD dan penyertaan modal sejauh ini masih wacana yang belum ada titik terangnya. “K alau ingin melalui BLUD berarti kami akan membentuk SOTK baru lagi, sedangkan secara nasional saat ini di pemerintahan tengah menyusun SOTK untuk 2017. Jadi, ini belum bisa dikerjakan,”katanya kemarin di Padang. Sementara untuk penyaluran melalui penyertaan modal ke BUMD itu butuh kajian yang panjang bersama dengan DPRD Sumbar. “Tidak bisa disalurkan begitu saja, perlu kajian. Perdanya belum dicabut karena harus menunggu pembentukan UPT baru terlebih dahulu,”tandasnya. Mantan Rektor Universitas Negeri Padang (UNP), Z Mawardi Effendi, meminta agar Pemprov Sumbar bisa segera menyalurkan dana hibah PT Rajawali tersebut. Kalau Gubernur Sumbar, Irwan Prayitno, bisa menyalurkan dana tersebut di masa kepemimpinannya, itu akan menjadi suatu catatan tersendiri di masyarakat terutama dalam bidang pendidikan. (h/isr)

UU PKS Akan Tangani Kasus Kejahatan Seksual PADANG, HALUAN — Berdasarkan catatan Komnas Perempuan, dijelaskan bahwa tingkat kejahatan seksual selalu meningkat dari tahun ke tahun. Berdasarkan ca-

www.harianhaluan.com

tatan tahunan (catahu) 2016 terbaru, terjadi sebanyak 1.657 kasus pemerkosaan, 1.064 kasus pencabulan, 268 kasus pelcehan seksual dan 120 kasus kekerasan lain.

Melihat tingginya angka tersebut, Undang-undang Penghapusan Kekerasan Seksual (PKS) diharapkan dapat menjadi instrumen yuridis untuk menekan ang-

ka tersebut. Hal itu disampaikan Wakil Ketua Komite III Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI, Fahira Idris, saat menggelar Seminar Uji Sahih UU Tentang Penghapusan Kekerasan Seksual, di aula Kampus Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat (UMSB), Padang (19/7). “Ini kegiatan uji sahih ketiga. Setelah uji sahih ini, hasilnya akan diolah. Komisi Nasional Anti Kekerasan Terhadap Perempuan (Komnas Perempuan) akan menyerahkan rangkumannya kepada DPD, nanti baru kita sampaikan pada masyarakat finalisasi undang-undang ini. Makanya kali ini kami uji dulu di hadapan dosen dan dekan,” ucap Fahira. Komisioner Sub Komisi Pendidikan Komnas Perempuan Masruchah, menyampaikan, sejak 2013 pihaknya telah mewacanakan secara nasional agar semua pihak berperan aktif dalam mengenali dan menangani kasus kekerasan pada perempuan. Wakil Gubernur Sumbar Nasrul Abit kepada wartawan

Redaktur: Rakhmatul Akbar

usai pembukaan seminar mengatakan, salah satu visi dan misi Sumbar adalah penerapan tatanan kehidupan yang harmonis, berbudaya dan agamais, serta berlandaskan Adat Basandi Syarak-Syarak Basandi Kitabullah (ABS-SBK). “Membangun kehidupan agamais, harmonis dan berbudaya serta berlandaskan ABS-SBK adalah pekerjaan terberat Pemprov. Karena jika pembangunan infrastruktur, maka akan mudah dirancang, direncanakan, dikerjakan dan dipantau pelaksanaannya,” ucapnya. Sementara itu, Senator lain asal Sumbar Emma Yohanna mengatakan, Komite III DPD RI menggelar seminar uji sahih dengan tujuan meninjau sejauh mana pengaruh dan bergunanya UU PKS sebelum ditetapkan sebagai payung hukum,” katanya. Acara seminar uji sahih ini juga dihadiri beberapa senator DPD dari berbagai daerah, seperti GKR Ayu, Oni Suwarman, Maimanah, Stefanus. Selain itu juga tampak hadir Rektor UMSB Novelti. (h/isq)

Layouter: Wide


EKBIS

Harian Umum

Mencerdaskan Kehidupan Masyarakat

RABU, 20 Juli 2016 15 Syawal 1437 H

3

Padang Pariaman Akan Jadi Kawasan Industri Terpadu PADANG PARIAMAN, HALUAN — Padang Pariaman dipercaya sebagai pusat lokasi pembangunan kawasan industri terpadu di Sumatra Barat. Kepala Dinas Koperindag dan ESDM Padang Pariaman, Rustam menginformasikan, kawasan industri tersebut diproyeksikan untuk pembangunan pabrik bidang elektronik, ekonomi kreatif, industri, laboratorium, dan industri lainnya. Pabrik tersebut direncanakan untuk dibangun di Nagari Sikabu dan Lubuk Alung dengan luas lahan 3.000 hektare. Ia menjelaskan, saat ini sedang dilakukan penentuan titik koordinat kawasan industri dengan tim yang melibatkan SKPD terkait, di antaranya Bapedda, Lingkungan Hidup, Dinas Pertanian, Bagian Perekonomian, Dinas Pekerjaan Umum, Camat Lubuk Alung, Wali Nagari Sikabu, Wali Nagari Lubuk Alung, dan KAN. “Insya Allah, penentuan lokasi kawasan industri terpadu selesai dalam dalam waktu dekat dan dituangkan dalam SK Bupati,” ujar Rustam di Media Center Kantor Bupati di Parit Malintang, Selasa (19/7). Menurutnya, adanya pembangunan kawasan industri terpadu akan meningkatkan pertumbuhan ekonomi Pa-

dang Pariaman ke depan. Pada akhir 2015, pertumbuhan ekonomi Padang Pariaman berdasarkan data BPS mencapai 7,12 persen. Jika pembangunan kawasan industri terpadu ini terwujud, ia perkirakan pertumbuhan ekonomi Padang Pariaman bisa meningkat minimal 1 persen. “Kalau pertumbuhan ekonomi naik sebesar 1 persen, akan menyerap tenaga kerja sebanyak 200 ribu orang. Jadi, kawasan industri terpadu ini sangat efektif untuk mengurangi pengangguran dan menciptakan lapangan kerja masyarakat,” tuturnya. Rustam menjelaskan, ditetapkannya Padang Pariaman sebagai pusat kawasan industri terpadu di Sumatra

Barat, berawal dari pertemuan Menteri Perindustrian Saleh Husin bersama Gubernur Sumbar, Bupati/Walikota, dan kepala dinas yang membidangi perindustrian se-Sumbar, pada awal 2015. “Ketika itu, Menteri memberi sinyal bahwa akan dibangun kawasan industri di wilayah Sumatra dengan syarat menyediakan lahan tanpa ganti rugi seluas 10 ribu hektare,” kata Rustam. Menindaklanjuti program pembangunan kawasan industri terpadu tersebut, Gubernur Sumbar, Irwan Prayitno menanyakan kesanggupan Bupati Padang Pariaman, Ali Mukhni untuk menyediakan lahan yang diminta oleh Menteri Perindustrian. Ali Mukhni pun mengatakan bahwa pihaknya bersedia menyediakan lahan 50 ribu hektare untuk kepentingan masyarakat. Atas kesanggupan itu, Gubernur Sumbar menerbitkan Surat Keputusan Nomor 530-192-2015 tentang Pembentukan Tim Kerja Pendirian Kawasan Kota Industri Baru di Sumatra Barat. Surat itu ditindaklanjuti dengan SK Bupati Padang Pariaman Nomor 115/Kep/BPP/2015 Tentang

Pembentukan Tim Kerja Pendirian Kawasan Kota Industri Baru. Secara terpisah, Ali Mukhni mengutarakan, pembangunan kawasan industri terpadu merupakan impian yang menjadi kenyataan. Dengan dukungan gubernur, ia berupaya menyakinkan pemerintah pusat untuk menetapkan Padang Pariaman sebagai kawasan industri terpadu. Alasan dipilihnya Kecamatan Lubuk Alung sebagai kawasan industri terpadu, kata Ali Mukhni, karena lokasi itu hanya 20 menit perjalanan dari bandara. Selain itu, di Lubuk Alung terdapat pelabuhan tiram yang kini dalam proses pembangunan. Kemudian, kecamatan itu berada di pinggir jalan Duku-Sicincin sebagai jalan utama Padang-Bukittinggi ke depan. Ia berjanji akan menyiapkan rencana induk pembangunan pabrik tersebut dalam tahun ini dengan dana Rp1 miliar. Untuk tahun depan, pihaknya meminta Menteri Perindustrian untuk menganggarkan dana pembangunan pabrik itu sebesar Rp200 miliar. (h/ded)

KUBIK Koffie di Jl. Olo Ladang No.12, Padang. IST

Kubik Koffie, Bisnis yang Ditunjang Gaya Hidup Urban PADANG, HALUAN — Pada dasarnya, Kubik Koffie didirikan karena hobi pemiliknya yang merupakan penikmat kopi. Dari sisi bisnis, kedai kopi tersebut dibangun karena melihat pasar penikmat kopi di Padang yang muncul atas dorongan gaya hidup urban. “Kalau pergi ke sebuah tempat, baik di dalam negeri maupun di luar negeri, yang saya cari adalah kopi. Karena hobi minum kopi, saya berpikir, kenapa tidak saya buat saya kedai kopi sendiri. Atas dasar itu, saya mendirikan Kubik pada Oktober 2014,” ujar Yan Partawijaya (45), pemilik Kubik Koffie saat mengobrol dengan Haluan di kedai tersebut, Jl. Olo Ladang No. 12, Padang, Selasa (19/7). Ia melihat bahwa industri kopi di Padang baru berkembang 4 tahun belakangan, atau 2 tahun terakhir untuk perkembangan

www.harianhaluan.com

yang signifikan karena gaya hidup urban tadi. Salah satu faktor munculnya gaya hidup urban itu karena dorongan media. Perkembangan tersebut ia lihat dari bertambahnya kedai kopi berkonsep kekinian dan semakin banyaknya penikmat kopi. Dari sana, ia membangun kedai kopi dengan konsep berbeda untuk segmen yang berbeda pula. Ia memembuat kedai tersebut dengan tiga konsep. Pertama, ruang terbuka untuk tempat mengobrol sambil mengopi. Segmen yang disasar adalah anak-anak muda, seperti pelajar dan mahasiswa. Kedua, ruang pertemuan, sebuah ruang tertutup berpengatur udara. Segmen yang disasar pekerja kantoran. Ketiga, ruang untuk komunitas, dengan sasaran anak-anak muda anggota komunitas. Di kedai itu terdapat fasilitas, yakni ruang pertemu-

an, miniteater untuk pemutaran film, galeri seni rupa, perpustakaan, dan wifi. Dengan adanya fasilitas gratis yang diberikan untuk pengunjung itu, kata Yan, ia membuat kedai itu sebagai tempat mengopi yang edukatif. Meski membuat konsep kedai kopi dengan segmen pasar yang sedemikian jelas, namun Yan mengaku tak memikirkan ramai atau tidaknya kedai tersebut saat berdiri karena ia mendirikan kedai kopi berdasarkan hobi. Faktanya, kedai tersebut memiliki banyak pengunjung setiap hari. Jefry, Manager Kubik Koffie mengungkapkan, setiap hari rata-rata terjual 100 gelas kopi, teh, cokelat, dan mojito & smoothies. Yang dominan adalah penjualan kopi. “Penjualan meningkat kalau hari Sabtu karena pengunjung juga banyak,” ujar Jefry yang merupakan po-

nakan Yan. Kopi yang dijual Yan di Kubik dibelinya dari pemasok kopi dari Jakarta. Kopi tersebut adalah campuran Arabika dan Robusta yang diracik oleh barista Kubik untuk menemukan rasa kopi khas Kubik. “Karakter kopi Kubik, bodi kopinya kuat, kopinya lebih pekat,” ujar Yan yang mer upakan dosen di Jur usan Tekni k Sipil, Fakultas Politeknik, Universitas Andalas. Ia menambahkan, di Kubik terdapat 20 ragam minuman kopi, 7 macam minuman the, 6 jenis minuman cokelat, dan 3 variasi mojito & smoothies. Tiga minuman selain kopi tersebut disediakan untuk pengunjung yang tak menyukai kopi, misalnya pengunjung perempuan. Dengan demikian, Kubik mendapatkan semua segmen pasar. (h/dib)

Redaktur: Holy Adib

Layouter: Ilham Taufiq


EKONOMI

RABU, 20 Juli 2016 15 Syawal 1437 H

4

LPG Tabung 3 Kg Langka di Pasbar PASAMAN BARAT, HALUAN — Sudah hampir dua bulan, pasokan LPG tabung 3 kg tersendat di Pasaman Barat (Pasbar). Setelah Lebaran, LPG 3 kg mulai langka dan masyarakat sering kesulitan mendapatkannya walau sudah mencari ke distributor Pertamina. Hal itu diungkapkan oleh Yendra, agen UD Sumber Terang Pangkalan Minyak Tanah dan Gas Elpiji

Simpang Empat Pasbar, Selasa (19/7). Awalnya ia mengira bahwa langkanya gas 3 kg itu karena pada Lebaran lalu

TABEL NILAI TUKAR RUPIAH Mata Uang Nilai

Kurs Jual

AUD

1.00

9,894.81

Kurs Beli

BND

1.00

9,739.32

9,637.33

CAD

1.00

10,134.86

10,030.81

CHF

1.00

13,393.42

13,251.58

CNY

1.00

1,963.69

1,944.27

DKK

1.00

1,958.80

1,938.89

EUR

1.00

14,571.31

14,422.06

GBP

1.00

17,381.68

17,207.25

HKD

1.00

1,695.83

JPY

100.00 12,428.88

KRW

1.00

11.55

11.41

KWD

1.00

43,517.54

43,030.40

LAK

1.00

1.63

1.60

MYR

1.00

3,298.47

3,260.96

NOK

1.00

1,556.52

1,540.58

9,790.49

banyaknya pengunaan gas tersebut. Ternyata bukan, karena Namun, setelah Lebaran, saat penggunaan gas kembali normal, gas masih langka. Menurutnya, masyarakat Pasbar cendrung menggunakan gas 3 kg tersebut dari pada gas dengan berat 12 kg. Bahkan, ada pengguna gas 12 kg yang beralih menggunakan gas 3 kg. Biasanya, kata Yendra, pasokan gas 3 kg sekali masuk di kiosnya 300 tabung kg. Sekarang pasokan yang masuk hanya 200 tabung dari agen, bahkan kadang 50 tabung. “Saya sudah menyampaikan kepada agen untuk menambah pasokan, namun tidak dikabulkan. Keterangan dari agen, gas 3 kg langka dari Pertamina,” ujar

Yendra. Ia melanjutkan, biasanya harga eceran gas 3 kg di Pasbar sebesar Rp20 ribu. Sekarang harganya Rp23 ribu hingga Rp25 ribu. Ia tak bisa memastikan bahwa naiknya harga tersebut karena pasokan langka atau memang harganya tinggi. “Kami agen resmi. Oleh karena itu, harga gas 3 kg yang kami jual tak sampai Rp25 ribu per tabung,” katanya. Rina, agen LPG di Batang Lingkin, juga mengeluhkan kelangkaan gas tersebut. Stok gas 3 kg di kedainya sering habis setelah Lebaran. “Mau bagaimana lagi, dari agen tak ada penambahan stok,” katanya. Santoso, penanggung jawab Pertamina Batang Ling-

kin m engakui bahwa p asokan gas elpiji 3 kg langka. Namun, ia tak mengetahui penyebab kelangkaan itu. Levi, pengguna LPG 3 kg di Kecamatan Pasaman, mengaku susah mendapatkan gas tersebut. Ia berharap kelangkaan tersebut tidak terjadi dalam waktu yang lama karena gas 3 kg merupakan subsidi pemerintah dan peralihan dari minyak tanah ke gas. Hingga berita ini diturunkan, beum ada komentar dari Kepala Dinas Koperindag dan UKM Pasbar, Fadlus Sabi. Ia sudah dihubungi oleh Haluan berkalikali dan dicari ke kantornya, tapi tak yang bersangkutan tak di tempat. Sementara itu, PT Pertamina Marketing Operation

Region Sumatera Bagian Utara (Sumbagut) membantah kelangkaan LPG bersubsidi di Sumatera Barat. “Bukannya langka, justru persediaan LPG bersubsidi di Sumbar mengalami peningkatan,” kata Area Manager Communication and Relations Sumbagut, Selasa (19/7), seperti dilansir dari Antara Sumbar. Ia menyampaikan, demi melayani kebutuhan masyarakat t erhadap bahan bakar untuk rumah tangga, Pertamina telah menambah pasokan LPG melalui Satuan Tugas (Satgas) Lebaran 2016. Sejak Satgas 21 Juni 2016 hingga hari ini tercatat kenaikan konsumsi hingga 8 persen dari normal. “Angka normalnya dari 236.000 kilogram per hari

naik jadi 255.000 kilogram per hari,” katanya. Menurutnya, penyaluran tertinggi pernah terjadi pada 7 Juli 2016 sebesar 287.000 kilogram per hari. “Saya menilai kenaikan ini yang paling tinggi, sekitar 22 persen,” katanya. Sejak dimulainya Satgas Lebaran 2016, PT Pertamina sudah menyiagakan agen dan SPBE tetap dibuka dan beroperasi pada hari libur. “Kami juga telah menyediakan LPG di outlet SPBU di daerah Sumbar,” katanya. Ia menjelaskan, sebanyak 87 agen LPG bersubsidi dan 2.322 pangkalan LPG bersubsidi siap melayani kebutuhan masyarakat di Sumbar. Suplai yang disalurkan berasal dari Depot LPG Teluk Kabung. (h/ows/ans)

1,679.05 12,300.21

NZD

1.00

9,249.10

9,156.37

PGK

1.00

4,254.35

4,045.62

PHP

1.00

280.93

278.06

SAR

1.00

3,507.59

3,470.79

SEK

1.00

1,536.57

1,520.84

SGD

1.00

9,739.32

9,637.33

THB

1.00

376.17

372.24

USD

1.00

13,151.00

13,021.00

VND

1.00

0.59

0.58

GAS LPG LANGKA — Seorang agen LPG di Simpang Empat, Pasbar, menjelaskan kelangkaan gas tabung 3 kg kepada pelanggan, Selasa (19/7). OSNIWATI

Sumber : Bank Indonesia (19 Juli 2016)

Payakumbuh Butuh Pasar Benih Ikan Permanen

TABEL HARGA BAHAN POKOK Komoditas

Harga

Beras

11.500(Rp/Kg)

Gula

15.500(Rp/Kg)

Minyak Goreng

11.333(Rp/Lt)

Tepung Terigu

`9.000(Rp/Kg)

Daging Sapi

120.000(Rp/Kg)

Daging Ayam

38.333(Rp/Kg)

Telur Ayam

20.800(Rp/Kg)

Bawang

34.000(Rp/Kg)

Susu

10.000(Rp/385Gr)

Jagung

7.000(Rp/Kg)

Ikan

60.000(Rp/Kg)

Garam

2.000(Rp/Kg)

Mie Instan

2.500(Rp/Bks)

Kacang

27.000(Rp/Kg)

Ketela Pohon

4.500(Rp/Kg)

Sumber : Kemendag RI (19 Juli 2016)

PAYAKUMBUH, HALUAN — Pasar tradisional Ibuh, Kota Payakumbuh, diyakini sebagai pasar terbesar dan terlengkap di Luak Limopuluah (Kota Payakumbuh dan Kabupaten Limapuluh Kota). Pasar tradisional itu memiliki berbagai fasilitas, mulai dari kios, pertokoan los yang representatif, kawasan pedagang kreatif lapangan, dan terminal angkot dan andes. Akan tetapi, sampai kini lokasi sebagai pemasaran benih ikan masyarakat di Pasar Ibuh yang digelar setiap hari Minggu, belum tersedia secara permanen. Puluhan pedagang benih ikan hanya disediakan tempat sementara di pasar Ibuh Barat, dekat pinggiran batang Agam. Bila Pemko memerlukan lahan tersebut untuk pengembangan pasar Ibuh, para pedagang benih ikan akan kehilangan tempat usaha karena

akan tersingkir oleh pembangunan pasar. Masyarakat pembudidaya ikan dari berbagai daerah, termasuk dari Provinsi Riau, yang biasanya banyak membeli benih ikan di Pasar Ibuh, akan terganggu sehingga ekonomi pedagang benih ikan menjadi tersendat. “Bila Pemko tidak mencarikan solusinya dari sekarang, pedagang tersebut akan kesulitan tempat usaha,” ujar pemerhati budidaya ikan air tawar, Feb riansyah kepad a Haluan, Selasa (19/7). Pihaknya berharap Pemko Payakumbuh dan Pemkab Limapuluh Kota memusyawarahkan pembangunan pasar benih ikan yang permanen di Pasar Ibuh agar pedagang benih ikan yang mayoritas dari Limapuuh Kota itu bisa tenang berjualan dan mengembangkan usahanya.

Pembudidaya ikan asal Kabupaten Limapuluh Kota, Edlen Syarkawi. Ia menilai, Pasar Ibuh sangat potensial dalam pemasaran benih ikan. Selain pasar itu ramai pengunjung, juga mudah dijangkau dari segala arah, hubungan transportasi sudah memadai dibandingkan dengan pasar tradisional Limapuluh Kota meski sebagian fasilitas pasar belum memadai. Kepala Dinas Koparsi, UKM, Industri dan Perdagangan Payakumbuh, Dahler menerangkan, penampatan pedagang benih ikan di Ibuh Barat hanya untuk sementara. Setelah jalan dari jembatan Ibuh II dibangun, lokasi berjualan pedagang tersebut akan digeser ke pinggiran Batang Agam. Lokasi tersebut berkemungkinan dijadikan tempat permanen bagi pedagang benih ikan. (h/zkf)

PADANG,

www.harianhaluan.com

Redaktur: Holy Adib

Layouter: Ilham Taufiq


OPINI

RABU, 20 Juli 2016 15 Syawal 1437 H

5

Papua dan Aroma Busuk Konspirasi Cukupkah dengan Taman?

A

DA Taman Muaro Lasak, Ada Taman Juanda, ada Taman Dipo dan teranyar, ada Taman Kuliner. Taman terakhir menjadi punya pesan tersendiri sepertinya. Berada di pintu masuk Pasar Raya Padang, di samping eks Balaikota lama, Taman Kuliner tak sekedar taman seperti taman-taman yang disebut di atas. Taman itu akan dilengkapi dengan sarana resto terbuka. Keberadaan taman, khususnya yang berada di pasar cukup memberi nilai dan kesan tersendiri. Pasar yang selama ini dikenal awut-awutan, diberi pembeda sekaligus penyejuk mata. Rencananya, hari ini, Walikota Padang akan meresmikan penggunaan taman tersebut. Untuk “menyambutnya”, BBPOM bahkan sudah melakukan uji makanan. Perubahan sekaligus pembeda yang dilakukan pemerintah Kota Padang itu rasanya menjadi pelengkap untuk Padang kota yang asri. Kehadiran Taman Kuliner ini tentu menambah pesona kuliner Anda dan keluarga. Tempat makan banyak di Padang, tapi untuk mencari tempat yang asyik khususnya di outdoor sangat jarang. Perlu kiranya dilengkap taman ini arena bermain anak. Konsep Taman Kuliner ini hendaknya menjadi sesuatu yang berbeda terlebih mengarah kepada keluarga. Sehingga kenikmatan pengunjung tak sebatas makan saja tapi juga bisa menjadi “halte” bagi pengantar, sementara keluarga yang lain berbelanja di tengah pasar sana. Sarana taman ini merupakan pelengkap sebuah kota. Namanya, mungkin pelengkap. Tapi, ini bukanlah sekedar pelengkap karena memang harus ada agar bisa memenuhi kebutuhan warga kota. Taman kuliner di pintu masuk pasar ini sebenarnya cukup unik sebagai taman kota. Ada Berbagai fungsi taman kota yang dapat dirasakan manfaatnya yakni, fungsi Ekologis dimana Taman kota sebagai penjaga kualitas lingkungan kota. Dengan adanya penghijauan maka taman kota dapat berfungsi sebagai, Paru-paru kota yang menghasilkan banyak O2, Filter debu dan asap kendaraan bermotor, sehingga dapat meminimalisir polusi udara, Tempat penyimpanan air tanah, sehingga mencegah datangnya banjir dan erosi serta menjamin pasokan air tanah. Taman kota juga menjadi Peredam kebisingan kota yang padat aktivitas, Pelestarian lingkungan ekosistem. Taman kota juga memiliki fungsi sosial dimana taman kota itu menjadi tempat komunikasi sosial, sarana olahraga, bermain, dan rekreasi, sebagai landmark sebuah kota,m enambah nilai estetika sebuah lingkungan sehingga menjadi daya tarik tersendiri bagi sebuah kota. Di balik semua fungsi itu, hal yang tak kalah pentingnya adalah merawatnya. Taman kota yang dibangun dengan rupiah yang cukup besar itu hendaknya juga diselipkan dengan biaya pemeliharaannya. Belum lagi kejadian di luar prediksi, saat taman tersebut dirusak oleh segelintir orang usil dan iseng sekaligus bermental perusak. Tanggung jawab pemeliharaan memang ada di tangan pemerintah. Tapi tak kalah pentingnya adalah kesadaran warga kota untuk bersama menjaga aset milik kota agar Padang tetap menjadi lebih baik. (*)

Padang Pariaman Akan Jadi Kawasan Industri Jangan Bernasib Seperti PIP Sekolah Kekurangan Buku Ajar K-13 Abih Cakak Silek Takana

www.harianhaluan.com

P

UNYA gunung emas belum tentu menjadi berkah, boleh jadi juga mengandung musibah. Tak ubahnya memiliki miliaran barel minyak dibawah tanah yang diinjak, yang akhirnya tak lebih dari kisruh mulai dari Timur Tengah sampai Amerika Latin. Nampaknya minyak dan emas selalu terkait dengan darah dan nyawa manusia. Oleh:

Ronny P Sasmita Staf Ahli Komite Ekonomi dan Industri Nasional RI Demikian juga dengan berkah batu mulia di Penghujung Timur Indonesia. Cadangan emas dibawah bumi Papua yang saat ini dikelola PT. Freeport masih memiliki jutaan kilogram emas lagi yang baru habis dieksploitasi pada tahun 2056. Kontrak Karya (KK) Freeport tercatat akan habis pada tahun 2021. Pernah terjadi MoU antara pemerintahan SBY dan Freeport pada 2009 lalu untuk memperpanjang lagi sampai dengan 2041. Tapi dengan berlindung kepada UU Minerba yang menyebutkan bahwa KK baru bisa dievaluasi 2 tahun sebelum kontrak habis, maka Jokowi membatalkan MoU tersebut. Tak pelak, Amerika kebakaran jenggot. Jika Freeport tidak diperpanjang kontraknya, maka cadangan emas milik Amerika yang konon juga menjadi pondasi mata uang Dolar diseluruh dunia tersebut bakal rontok. Dengan pertimbangan tersebut, maka sangat bisa dipahami mengapa Amerika tetap ingin menancapkan kukunya di Freeport, apapun taruhannya. Nah, berdasarkan aturan main yang ada sampai saat ini, negosiasi ulang KK Freeport baru bisa dilaksanakan pada 2019, dimana Jokowi masih berkuasa sampai dengan Oktober 2019. Berkaca pada sejarah reaksi-reaksi Amerika atas daerahdaerah dimana industry strategisnya berlokasi, konon opsi yang tersisa bagi mereka cuma ada dua, yakni perpanjangan kontrak Freeport (meski ada beberapa penyesuaian) atau membuat Indonesia luluh lantak. Dari sisi kontemporer, dalam tarik - ulur yang berkembang belakangan, ternyata Dubes AS dan rombongan langsung ambil kuda-kuda. Pada pertengahan Januari lalu (17/1/16), rombongan diplomat AS secara tak terduga mendatangi bumi Papua selama kurang lebih satu minggu. S ebuah waktu kunjungan yang relatif sangat panjang. Nah, melihat jumlah rombongan, agenda, momen dan waktu kunjungan yang relatif cukup lama, lawatan Dubes AS ini, jelas bukan sebuah perjalanan wisata. Kunjungan ini juga tidak bisa dianggap sebagai lawatan biasa dari seorang kepala perwakilan negara sahabat di Indonesia. Memang belum layak terlalu banyak menebar curiga atas kunjungan ini. Tapi sebagai catatatn pentingnya, selama ini baru Januari lalu Kedubes Amerika Serikat memutuskan untuk mengirim diplomatnya ke Papua. Padahal Papua selama ini menjadi pulau yang ramai diberitakan sebagai daerah yang banyak mendapat gangguan dari kelompok separatis. Dan sialnya lagi, isu yang berkembang bahwa ternyata separatis ini dicurigai memperoleh bantu-

an dari pihak asing, salah satunya dari AS. Selain itu, kunjungan ini juga jatuh pada waktu pemerintah Indonesia sedang dikejar-kejar permintaan oleh pengusaha raksasa tambang Amerika Serikat. Perusahaan dimaksud adalah PT Freeport yang menginginkan agar segera dipastikan bisa atau jadi tidaknya perpanjangan kontrak kerja perusahaan tersebut agar tetap bisa beroperasi terus di bumi Papua. Sementara di Indonesia sendiri pendpaatpendapat soal ini masih terbelah. Sebagaimana saya mengawali tulisan ini, pihak Amerika Serikat tentu sangat berkepentingan dengan maslaah bertahan atau tidaknya PT Freeport di Papua. Sehingga fakta yang tak bisa dipungkiri adalah bahwa selama ini setiap persoalan yang berkaitan dengan PT Freeport selalu dikaitkan dengan pemerintah Washington. Dalam agenda resmi rombongan Dubes AS ke Papua ketika itu memang tidak ada kunjungan ke lokasi PT Freeporti di Timika. Kendati demikian, hal tersebut tidak serta merta berarti mengurangi makna kepedulian pemerintah Amerika Serikat terhadap perusahaan tersebut. Karena sudah menjadi rahasia umum, Amerika Serikat memiliki kebijakan korporat yang selalu melindungi atau membela setiap warga, aset atau perusahaan yang berbendera Amerika Serikat, dimanapun berada. Sehingga kalaupun tidak ada kunjungan ke PT Freeport, tidak berarti, Kedubes AS tidak memberikan perhatiannya ke perusahaan tambang terbesar di Indonesia itu. Jadi secara teknis, kepedulian dan attensi itu bisa saja dilakukannya lewat Gubernur Papua di ibukota provinsi atau melalui cara-cara lain. Namun apapun bentuk dan hasilnya, kunjungan diplomat AS ke bumi Papua ini, tetap memiliki banyak sisi yang harus dicermati. Oleh sebab itu kita juga patut bertanya, mengapa baru kali ini Kedubes Amerika Serikat memutuskan mengirim Dubes dengan anggota delegasinya yang cukup besar ke Papua. Ada apa gerangan ? Pertanyaan ini layak dikemukakan, karena sudah menjadi bahan pembicaraan publik pula bahwa Amerika Serikat dicurigai memiliki agenda tersendiri di Papua. Negara ini, setidaknya melalui sejumlah aktifis di Amerika Utara dan kawasan Pasifik, disebut-sebut sebagai pihak yang mendorong diadakannya evaluasi atas status Papua sebagai bagian dari NKRI. Ini dibuktikan dengan terbentuknya kaukus di Amerika Serikat yang berisikan politisi atau pemerhati yang menginginkan agar Papua harus dilepaskan keterikatannya dengan Indonesia. Kunjungan Dubes AS ke Papua ini, mengingatkan sebuah peristiwa kecil tapi dampaknya sangat besar sebelum Timur Timor lepas dari pangkuan NKRI. Sebelum keputusan referendum di Timor Timur, Dubes Australia untuk In-

donesia, John McCarthy mendesak Indonesia untuk mengizinkan pembukaan Konsulat Jenderal negara itu di Dili. Spekulasi sekaligus kecurigaan pun mengemuka karena pada tahun itu - 1998, jumlah warga Australia yang menetap atau berkunjungan ke Dili, ibukota provinsi Timor Timur, relatif sangat kecil. Dari sisi data ini, Australia sebenarnya tidak memerlukan kantor perwakilan. Namun Indonesia tidak bisa menolak ketika itu. Akhirnya perwakilan Australia dibuka di provinsi termuda Indonesia tersebut. Indonesia baru sadar belakangan, ternyata perwakilan Australia di Dili itu menjadi basis penggerak dukungan untuk memisahkan diri dari Indonesia. Diawali dengan dipilihnya jenderal Australia yang memimpin pasukan PBB di Timor Timur menjelang referendum, sampai akhirnya referendum dimenangkan pihak yang anti-Indonesia. Proses Australianisasi di Timor Timur menjadi kian nyata ketika di wilayah itu ternyata mata uang Australia jauh lebih laku ketimbang rupiah. Nah, dalam konteks Papua, sepintas tidak ada relevansinya dengan peristiwa lepasnya Timor Timur di tahun 1999. Tetapi Profesor Bilveer Singh, seorang pengamat politik dari Singapura pada satu kesempatan di tahun 2010 pernah mengingatkan kemungkinan lepasnya Papua dari Indonesia. Mengapa dia mengingatkan? Karena situasi Papua relatif lebih sulit ditahan Indonesia ketimbang Timor Timur. Infiltrasi asing di Papua jauh lebih mudah sementara kemampuan Indonesia mendeteksi relatif lemah. Terutama karena wilayah Papua yang lebih luas serta masih terdiri dari b anyak hutan perawan. Nah untuk yang ringan saja (Timor Timur), kata Singh, Indonesia tidak mampu mempertahankannya, bagaimana dengan yang lebih berat (Papua) ?. Pendek cerita, “Separatisme di Papua tentu tidak boleh dianggap enteng. Saya khawatir dengan krisis berkepenjangan yang dihadapi Indonesia saat ini, Jakarta tidak akan bisa mempertahankan Papua”, ujar Singh pada malam hari di sebuah acara informal yang diadakan (Alm) Soegeng Surdjadi lima tahun lalu. Dan peringatan ini masih sangat layak dan pantas untuk dire-

nungi, diresapi oleh pemerintah, dan dijabarkan ke dalam kebijakan yang jauh lebih akomodatif atas rakyat Papua dan lebih antisipatif terhadap semakin membesarnya ancaman separatisme. Rentetan kisah ini mengingatkan saya kembali pada cerita Daniel Estulin dalam bukunya yang bertajuk “The True Story of Bilderberg Group,” salah satu buku yang sempat membuat saya terhenyak, selain buku provokatif John Perkin, “The Confession of Economic Hit Man”. Papua yang seharusnya sudah membawa negara kita menjadi salah satu negara kaya emas dan tembaga sampai hari ini nyatanya menjadi tidak berarti apa-apa karena Indonesia lagilagi hanya masuk ke dalam kategori negara Dunia Ketiga dengan segudang konflik dan beban sosio-ekonomi. Berdasarkan cerita Estulin, Kanada yang juga sebagai salah satu negara makmur di Benua Amerika sempat menjadi sasaran Amerika Serikat dan Inggris untuk dipecahbelah antara wilayah yang berpenduduk berbahasa Inggris dan Perancis. Namun pada akhirnya tertunda gegara bocor ke tangan pers sebelum dieksekusi. Hal ini bermula ketika pada Mei 1996, Daniel Estulin, seorang wartawan investigasi asal Rusia, datang ke Kanada untuk meliput Konferensi Tahunan The Bilderberg Group. Estulin, yang selama 15 tahun menginvestigasi sepak-terjang the Bilderberg Group, berikut para tokoh-tokoh pentingnya, yang mengendalikan pemerintahan di Amerika Serikat dan Eropa Barat dari belakang layar, mengungkap sebuah penggalan kisah yang cukup menarik terkait skenario separatisme Kanada yang disponsori oleh Amerika dan Inggris. Konferensi Tahunan the Bilderberg Group 1996 itu dipusatkan di Canadian Imperial Bank of Commerce (CIBC) Centre, di dekat King Township, di dekat King City. Bagi Estulin, Konferensi Bilderberg Group 1996 kali ini benar-benar mengusik naluri jurnalistiknya karena terbetik kabar berdasarkan informasi dari sumber-sumbernya yang berhasil mengakses ke dalam forum pertemuan tersebut, bahwa konferensi 1996 akan digunakan sebagai “Panggung” untuk memecah-belah Kanada. Skenario membelah Kanada momentumnya akan

Redaktur: Rakhmatul Akbar

dimulai melalui Unilateral Declaration of Independence di Quebec yang menurut skenarionya akan diluncurkan pada 1997. Jadi, setahun setelah berlangsungnya Konferensi the Bilderberg Group. Deklarasi tersebut akan membagi Kanada melalui politik pecah belah dan direncanakan Amerika dengan Kanada dapat dipersatukan dalam skema “Persatuan Benua” pada tahun 2000. Namun persekongkolan jahat tersebut terbongkar berkat kegigihan Estulin dalam menginvestigasi sepak-terjang para pentolan th e Bilderberg Group. Sebenarnya sekelumit cerita soal skenario separatisme di Kanada tersebut, bukan kasus satu-satunya. Pada 1996 yang berlanjut hingga pertemuan Bilderberg tahun 1998, juga terungkap bahwa terpecahbelahnya Yugoslavia pasca wafatnya Joseph Broz Tito memang hasil rancangan para pemrakarsa Bilderberg Group. Sasaran utama waktu itu adalah terciptanya Kosovo Merdeka, yang kemudian disusul dengan upaya membentuk Negara Albania. Seraya memecah-belah, dengan mengembalikan provinsi utara Yugoslavia yang memiliki 350.000 etnik Hongaria, ke Hongaria, sebagai bagian dari pembuatan kembali perbatasan-perbatasan di wilayah tersebut. Tujuan tersamarnya adalah, menciptakan konflik yang berkelanjutan sehingga tercipta ketidakstabilan politik secara regional di kawasan tersebut. Belajar dari serangkaian temuan Estulin tersebut, maka kunjungan Duta Besar Inggris dan AS ke Papua awal tahun ini, menyusul kisruh perpanjangan kontrak Freeport hingga menyeret-nyeret beberapa elit politik pemerintahan Jokowi maupun DPR, nampaknya tidak bisa dipandang enteng. Karena temuan Estulin terkait Bilderberg dalam merancang pecahnya Kanada maupun Yugoslavia, dan bahkan dukungan strategis kelompok ini terhadap serangan militer Presiden George W Bush ke Irak pada 2003, dukungan internasional terhadap gerakan separatisme di beberapa negara, nampaknya bukan cerita fiksi belaka. Banyak indikasi yang menjustifikasi bahwa kisah tersebut memang nyata adanya. Apa yang sudah dilakukan Istana untuk mengantisipasi kemungkinan terburuk di Papua? Entah lah. ***

Layouter: Ilham Taufiq


6

RABU, 20 Juli 2016 15 Syawal 1437 H

PARLEMENTARIA DPRD SUMBAR

Harian Umum

Mencerdaskan Kehidupan Masyarakat

KUNJUNGAN KOMISI II

PIMPINAN DPRD SUMBAR

RPHM dan Jesigo Butuh Perhatian Pemerintah D

EWAN Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sumbar meminta agar Rumah Potong Hewan Modern (RPHM) yang ada di Payakumbuh untuk dimaksimalkan. Mengingat keberadaan RPH Modern seperti itu sangat dibutuhkan dalam persaingan global saat ini.

KETUA Komisi II Bidang Ekonomi, Rizanto Algamar bersama dengan anggota Komisi II, Rahayu Purwanti saat bekeliling RPH Modern Payakumbuh.

Dikatakan Ketua Komisi II Bidang Ekonomi, Rizanto Algamar usai kunjungan Komisi II bahwa keberadaan RPH Modern di Payakumbuh seharusnya dapat dimanfaatkan untuk menghasilkan daging yang lebih berkualitas dan baik untuk dipasarkan ke hotel, restoran dan bahkan provinsi tetangga. Hanya saja saat ini keberadaan RPHM yang ada di Kota Botiah tersebut belum maksimal. “Bisa dibayangkan kalau RPH ini benar-benar dimanfaatkan dengan maksimal, tentu produksi daging juga akan lebih berkualitas dan terjamin karena diolah dengan cara yang modern dan higienis,” ungkap politisi dari

KETUA Komisi II Bidang ekonomi, Rizanto Algamar didampingi Sekretaris Komisi II, rahmat Saleh saat berdiskusi dengan pengelola RPH Modern di Payakumbuh kemarin.

PENGELOLA RPH Modern Payakumbuh memperlihatkan kepada Sekretaris Komisi II Bidang Ekonomi, Rahmat Saleh alat pemotong hewan yang ada di RPH Modenr Payakumbuh.

ANGGOTA Komisi II DPRD Sumbar Bidang Ekonomi saat berkunjung ke perkebunan Jesigo.

www.harianhaluan.com

Fraksi Partai PDIP, PKB dan PBB itu kepada Haluan Selasa (19/7) di Padang. Namun, yang terpenting ujar Rizanto, bagaimana pengelola RPHM dapat menjaga dan merawat peralatan yang ada, mengingat harganya yang cukup mahal. “Jadi, sangat disayangkan nantinya alat yang mahal tersebut namun tidak dipelihara dengan baik, tentu akan mudah rusaknya,” tukasnya. RPH tersebut dibangun tahun 2010 hingga selesai tahun 2012 lalu, dan sampai sekarang semua peralatan dan sarana prasana pada RPH belum bisa dioperasikan. Pemasangan alat pemotongan hewan itu pernah ga-

FOTO BERSAMA — Komisi II Bidang Ekonomi DPRD Sumbar berfoto bersama dengan pengelola RPH Modern Payakumbuh.

gal dilakukan, karena struktur bangunan tidak sesuai secara teknis dengan kebutuhan alat yang akan dipasang, namun Dinas Peternakan Provinsi Sumbar yang mengelola RPH tersebut telah melakukan perbaikan. Tujuan awal dari pembangunan RPHM tidak hanya untuk tempat pemotongan hewan, tetapi juga pusat ilmu pengetahuan, pelatihan, dan penelitian. Keberadaan RPHM itu dapat meningkatkan kapasitas peneliti Indonesia di bidang peternakan untuk meningkatkan kerja sama riset dan aplikasi teknologi peternakan dalam rangka

mewujudkan program ketahanan pangan. Sehingga RPHM tersebut tidak hanya dilengkapi dengan ruang pemotongan, tapi juga ada ruang kelas dan laboratorium. Selain mengunjungi RPHM di Payakumbuh, anggota Komisi II DPRD Sumbar yang terdiri dari Ketua Komisi II Bidang Ekonomi, Rizanto Algamar, Sekretaris Komisi II, Rahmat Saleh, anggota Komisi II, Rahayu Purwanti, dan Ahamda Khaidir juga menyempatkan hadir diperkubanan Jeruk Siam Gunung Omeh (Jesigo) yang terkenal dengan kelezatannya.

Redaktur: Ryan Syair

Dikatakan Rizanto, potensi Jesigo yang ada saat ini sangat luar biasa. Bahkan satu batangnya bisa menghasilkan 100 Kg per tahunnya. “Kalau 500 batang saja dengan hasil 100 Kg per batang per tahun dan harga jual Rp20 ribu per kilo, bisa dibayangkan berapa perputaran uang di sana,” katanya. Hanya saja saat ini ujar Rizanto, promosi untuk Jesgo masih terbilang minim. “Sehingga dibutuhkan sinergi berbagai pihak termasuk pemerintah melalui dinas terkait apakah itu disperindag, dinas pertanian yang ada di daerah tersebut,” tukasnya. (h/isr)

Layouter: Ilham Taufiq


UTAMA Kelok Sambilan Dilanda Longsor LIMAPULUH KOTA, HALUAN — Diduga akibat tingginya curah hujan beberapa hari terakhir ini dikawasan Harau, Kabupaten Limapuluh Kota, sehingga menyebabkan terjadinya tanah longsor. Longsor tersebut menimpa ruas jalan Sumbar-Riau, persisnya dekat Fly Over Kelok Sambilan pada Selasa (19/7) siang. “Longsor sekitar 20 meter dari jalan layang sekitar pukul 16.00 WIB. Material sempat menutupi badan jalan,”ujar Nasryanto Kepala BPBD Kabupaten Limapuluh Kota. Longsor yang terjadi di KM 15 Lubuk Bangku

itu menyebabkan macetnya ruas jalan Sumbar-Riau beberapa menit. “Dua unit alat berat kita turunkan untuk menyingkirkan material longsor,”terangnya. Kendaraan yang melintas pada ruas itu terpaksa berjalan lambat. “Dilakukan buka tutup pada ruas jalan,”kata Nasryanto lagi. Kendaraan dari arah Riau ataupun dari Payakumbuh terpaksa antri hingga ratusan meter sampai material berhasil disingkirkan. “Sekitar pukul 17.00 WIB seluruh material longsor berhasil disingkirkan. Arus lalu lintas kembali normal,”katanya. (h/ddg)

Pembunuh Majikan Dituntut 20 Tahun PADANG, HALUAN – Mardiansyah Zalukhu (26) panggilan Mardi, terdakwa kasus pembunuhan dengan korban Rita Mulyap yang tiada lain adalah majikannya, dituntut oleh Jaksa Penuntut Umum (JPU) dengan kurungan 20 tahun penjara, Selasa (19/7). Atas tuntutan tersebut, terkdawa melalui penasihat hukumnya (PH) Menrova menyatakan akan mengajukan pledoi (nota pembelaan). JPU dalam kasus tersebut, Rikhi B Maghaz, menuntut terdakwa dengan pasal 340 KUHP tentang pembunuhan berencana. Setelah majelis hakim Pengadilan Negeri (PN) Padang mempersilakan terdakwa dan PH untuk berdiskusi sesaat, maka disepakati sidang pekan depan diisi dengan agenda pembacaan nota pem-

belaan dari terdakwa Mardiansyah Zalukhu sendiri melakukan tindak pidana pembunuhan pada Selasa 19 Januari 2016 di TB Semarang Jaya, Padang Barat, tempat ia bekerja sebagai buruh angkat. Kejadian berawal saat tersangka menghampiri korban untuk meminta uang makan yang belum dibayarkan. Pertanyaan tersangka menyulut emosi korban sehingga menimbulkan perang mulut antara keduanya. Tersangka yang telah memendam kekesalan pada korban, langsung menusukkan sebilah pisau yang telah dipersiapkan sebelumnya ke tubuh korban. Atas perbuatannya, korban Rita Mulyap meninggal dunia karena luka-luka pada dada kiri, lengan atas kiri dalam, lengan atas

kiri luar, pangkal jari telunjuk kanan akibat serangan benda tajam dan juga luka lecet akibat kekerasan tumpul berdasarkan hasil visum Et Repertum Nomor 07/PL/IP3/1/2016. Sete-lah kejadian, pelaku yang tinggal di Gu-run Laweh, Kecamatan Padang Barat, meninggalkan lokasi ke-jadian. Saat tiba di depan Pos Polisi Olo, salah satu petugas polisi melihat terdakwa te-ngah linglung dengan tangan berlumuran sambil membawa sebilah pisau. Merasa curiga, petugas pun menangkap pria berumur 25 tahun tersebut. Setelah diinterogasi, ternyata pria asal Nias itu telah m enusuk a nak bosnya, sehingga pelaku langsung digelandang ke Mapolsek Padang Barat untuk diamankan. (h/isq)

Pasar ........................................... Dari Halaman. 1 ngan maksud mengamankan barang dagangan milik m ereka. Dalam waktu singkat kawasan Pasar Raya Solok ramai dibanjiri warga yang ingin melihat peristiwa kebakaran yang sudah melanda Pasar Raya Solok untuk kesekian kalinya itu. Api cukup cepat dikuasai oleh petugas kebakaran sehingga kios-kios yang berada di sekitar lokasi pasar yang terbakar dapat diselamatkan sehingga tidak sampai merambat ke area lainnya.

Data sementara dari Kantor Pengelola Pasar Raya Solok, setidaknya sebanyak 13 lapak kakilima berupa peti-peti dan 6 etalase penjual jam ludes terbakar. Sementara 9 unit kios yang terdapat di sekitar lokasi kebakaran hanya mengalami kerusakan ringan. “ Kerugian materi masih kita data, beruntung tak ada korban jiwa karena pedagang semua sudah pulang kerumah,” kata kasi penertiban Kantor pengelola Pasar Raya Solok Marcos

Sopan kepada Haluan. Pihak kepolisian dari Mapolres Solok Kota belum dapat memastikan penyebab kejadian itu. Kapolres Solok Kota AKBP Susmelawati menegaskan pihaknya masih menyelidiki penyebab kebakaran tersebut. Sementara peristiwa kebakaran yang melanda kawasan Pasar Raya Solok selalu membuat para pedagang cemas. Pasalnya, kebakaran yang melanda Pasar Raya Solok ini cukup sering terjadi. (h/ndi)

Hari ini ....................................... Dari Halaman. 1 cukup mengejutkan, karena pada pemilihan tingkat senat dia hanya mengumpulkan 21 suara dari dua kompetitornya waktu itu Prof. Phil Yanuar Ki ram dan Prof. Syamsul Amar berturut-turut 32 dan 25 suara. Anggota Senat UNP, Z Mawardi Effendi, yang waktu itu diwawancara Haluan mengatakan, bahwa Ganefri terpilih menjadi Rektor UNP untuk empat tahun mendatang. Ganefri menang di tingkat pusat dengan 63 suara mengalahkan petahana Yanuar Kiram dan Syamsul Amar dengan suara 40 dan 23 suara. Dikatakan Z Mawardi bahwa suara senat tidak begitu krusial dalam menentukan kandidat pilihan rektor, karena di tingkat Kementerian paling menentukan dengan 44 suara atau setara dengan 35 persen suara yang ada.

Tidak hanya kemenangannya saja yang mengejutkan, mencuatnya nama Ganefri juga cukup mencengangkan, karena pada pemilihan tahap pertama di tingkat senat nama Ganefri tidak muncul. Baru lah pada penjaringan ulang yang dilakukan berdasarkan arahan Menteri Ristek dan Dikti nama Ganefri muncul ke permukaan. Kini harapan untuk membuat UNP semakin maju berada di pundak Ganefri. Seperti yang dikatakan Mantan Rektor UNP, Z Mawardi Effendi. Ia berharap dengan terpilihnya Ganefri sebagai Retor UNP periode 2016/ 2020 akan membawa angin segar bagi kemajuan UNP. Karena, di tengah persaingan global saat ini memang sangat dibutuhkan pemimpin yang berinovasi dan bisa menghargai perbedaan.

Ganefri, ketika dihubungi Haluan saat telah berada di Jakarta sehari jelang pelantikan mengatakan, jabatan Rektor UNP merupakan amanah yang harus dipikul dengan sebaik-baiknya. Ia pun berharap mendapat dukungan penuh dari seluruh civitas akademika UNP dalam menakhodai universitas tersebut. “Ini amanah yang juga harus dipikul bersama-sama. Saya ingin membangun kebersamaan di UNP untuk meningkatkan kualitas penyelenggaraan tri darma perguruan tinggi. Tentunya semuanya menginginkan agar UNP menjadi perguruan tinggi berkelas, menjadikan UNP sebagai World Class University,” jelasnya. Ia maju sebagai Rektor UNP lebih kepada panggilan nurani untuk membawa UNP lebih maju lagi. (h/isr/iq)

Keluarga ......................................Dari Halaman. 1 Bapak Pimpinan dan para anggota Dewan sekalian, karena hanya DPR lah tempat terakhir kami mengadu,” ujar salah seorang perwakilan orang tua korban vaksin palsu yang hadir. Menyikapi pengaduan orang tua korban vaksin palsu sersebut, Ketua DPR Ade Komarudin berjanji akan segera dan langsung akan bertindak, meski sebelum telah melakukan langkah-langkah terutama oleh Komisi IX. “Yang pasti kita harus mendorong pemerintah, karena masalah ini sudah sangat krusial dan sangat genting,” ujar Ade Komarudin. Menurut Ade, seharusnya rumah sakit baik, baik negeri maupun swasta di perintahkan untuk membuat krisis center yang dilakukan secara organisasi dan secara nasional harus dipimpin langsung oleh Menteri yang bertanggungjawab. “Masalah vaksin palsu ini setelah diteliti oleh kami, ternyata terkait dengan pihak-pihak lain. Yang kita tahu kita harus berurusan dengan BPOM. Kemudian terkait dengan tata niaga vaksin, yang ujung-ujungnya terkait juga dengan BUMN yang bertanggungjawab atas pengadaan vaksin,” jelas Ade. Untuk menuntaskan kasus vaksi palsu itu kata Ade, harus tahu dahulu akar masalahnya dimana. “Kita sekarang memberikan kesempatan kepada Komisi IX untuk menyampaikan langkah-langkah yang akan dilakukan oleh Komisi IX. Dan bila memang diperlukan Komisi IX www.harianhaluan.com

membuat Panja. Jika masih dirasa belum cukup juga, bila perlu kita buat Tim Pengawasan DPR karena ini menyangkut lintas Komisi,” tegas Ade Komarudin yang akrab disapa Akom tersebut. Menurutnya, kalau Panja Komisi IX pasti terkait dengan urusan kesehatan, namun karena sudah menyangkut BUMN dan badan usaha milik negara dan lainlain, maka DPR juga akan melibatkan Komisi yang lain. “Kita juga ingin agar Kepolisian segera menindaklanjuti hal ini, dan menindak tegas siapa sebenarnya biang kerok dari pengadaan vaksin p alsu yang membuat heboh secara nasional ini. Harus dilakukan langkahlangkah serius, karena menyangkut generasi penerus bangsa, dan menyangkut anak-anak dan cucucucu kita, serta menyangkut masa depan negara. Jadi jangan dianggap sebagai masalah yang sangat pribadi, ini soal kualitas masa depan bangsa” ucapnya. Wakil Ketua DPR Korinbang Agus Hermanto meminta agar masalah vaksin palsu segera ditindaklanjuti dan diatasi dengan secepatnya, mengingat masalah vaksin palsu ini sudah menjadi masalah sangat serius yang di alami oleh bangsa Indonesia. Ia juga meminta agar krisis center segera dibentuk di lokasi yang terindikasi adanya vaksin palsu itu. “Karena ini sifatnya urgent, maka krisis center juga harus secepatnya disampaikan kepada Kemenkes. Dan ditempatkan di lokasi yang sekarang di indikasikan ada vaksin palsu tersebut,”

jelas Agus Hermanto. Terkait masalah vaksin palsu ini, Agus hermanto juga menyatakan bahwa DPR akan segera mengambil sikap agar masalah tersebut dapat segera di atasi dan dicarikan solusi yang terbaik bagi kepentingan seluruh masyarakat. Wakil Ketua Korkesra Fahri Hamzah memberikan apresiasi kepada aliansi orang tua korban vaksin palsu, atas bentuk kepeduliannya terhadap anak-anak yang menjadi korban. “Kita mengapresiasi aliansi orang tua korban, karena artinya kita telah menunjukkan kepedulian terhadap anakanak kita, dan saya kira konsen ini harus dijadikan kampanye kepdulian kepada anak,” ujar Fahri. Fahri juga mengatakan bahwa DPR telah mengambil langkahlangkah yang komprehensif, tinggal pemerintah meyakinkan masyarakat, seperti apa yang sudah disampaikan oleh Dewan, bahwa masyarakat jangan terlalu panik, yang bagi sudah terkena agar anak-anaknya segera dibawa kembali ke pusat-pusat vaksinasi pemerintah untuk mendapatkan vaksinasi agar tetap memperoleh kekebalan tubuhnya. “Presiden harus mendukung ikhtiar untuk membuka, jika memang ada dalam proses atau tata niaga vaksin ini ada titik-titik gelap atau importir ilegal. Karena setahu kami bahwa impor terhadap vaksin ini diberikan kepada satu BUMN yang terbatas, dan distributornya hanya diberikan kepada empat perusahaan,” tegasnya. (h/sam)

RABU, 20 Juli 2016 15 Syawal 1437 H

7

Blower ......................................... Dari Halaman. 1 latan dan keamanan tambang benar-benar terpenuhi sesuai dengan standar tambang yang telah ditetapkan. “Peralatan dan fasilitas keamanan di dalam lubang tambang PT NAL ini yang sangat buruk. Termasuk blower yang merupakan alat penting dalam keamanan kerja para pekerja. Blower inilah yang menetralkan gas metan di dalam lubang tambang. Makanya, sangat sensitif sekali terjadi ledakan di dalam lubang,” katanya. Ditambahkannya, Pemprov sudah memperingatkan manajemen PT NAL karena membiarkan pekerja tambang masuk, padahal blower tidak berfungsi. Selain itu, PT NAL juga tidak memiliki alat pendeteksi gas metan. “Sanksi kepada PT NAL masih dalam pertimbangan Pemprov,” katanya. Terkait apakah PT NAL ini

diperbolehkan beroperasi kembali, Heri mengatakan perusahaan ini harus mempresentasikan rencana penambangannya lagi terlebih dahulu dan meningkatkan pengawasan pekerja agar tidak terjadi hal-hal yang ditakutkan di kemudian hari. Sementara itu Kepala Seksi Pertambangan Dinas ESDM Sumbar Jon Edwar menyebutkan, hasil investigasi tim ESDM, insiden meledaknya tambang itu murni kecelakaan tambang. Ia menjelaskan ledakan itu terjadi ketika pekerja sedang mengangkut batu bara dengan menggunakan lori. Saat diangkut, di atas rel terhalangi oleh jackhammer. Kemudian pekerja memindahkan alat itu dengan menancapkannya ke tanah, saat menancapkan timbul percikan api yang langsung disambar oleh gas

H2s dan menimbulkan ledakan. “ Penyebab ledakan adalah gas H2s di dalam lubang tambang. Ini hasil dari investigasi kita selama dua hari satu malam,”sebut Jon Edwar. Ia menambahkan, hasil investigasi itu juga sudah dikoordinasikan dengan pihak kepolisian Kota Sawahlunto. “Kita sudah berkoordinasi dengan aparat kepolisian Kota Sawahlunto terkait hasil investigas ini. Bagaimana proses penyelidikan lebih lanjutnya, itu kerjanya aparat kepolisian,” katanya. Sebelumnya, lima orang penambang menjadi korban dalam ledakan tambang Sawahlunto tersebut. Tiga penambang akhirnya meninggal dunia setelah dirujuk ke RSUP M Djamil Padang. Mereka mengalami luka bakar di atas 50 persen. (h/mg-ang)

Hapus .......................................... Dari Halaman. 1 berbeda. Semen Padang memiliki modal yang positif usai meraih kemenangan atas Sriwijaya FC. Sementara itu Pusamania memiliki modal yang buruk karena mereka dikalahkan oleh Persipura di hadapan pendukungnya sendiri dengan skor 3-0. Namun jika meilhat rekor pertandingan tandang Semen Padang masih belum memuaskan. Anak asuh Nil Maizar baru meraih satu poin hasil imbang dengan Barito Putra dan selebihnya berakhir dengan kekalahan. Pada pertandingan ini Semen Padang juga tidak bisa diperkuat salah satu pemain andalannya yaitu Irsyad Maulana karena akumulasi kartu kuning. Meski begitu Nil sendiri sudah mempersiapkan beberapa pemain penggantinya. “Ada Defri, Adi Nugroho dan Nur Iskandar sebagai pengganti Irsyad,”ujar Pelatih Semen Padang Nil Maizar, kemarin.

Ada beberapa pemain yang wajib diwaspadai oleh para pemain Semen Padang di antaranya yaitu Edilson Tavares. Pemain ini mampu menjadi kreator permainan Pusamania dengan menyumbangkan lima assist. Selain itu juga Pedro yang sudah menyumbangkan empat gol. “Kami akan bermain normal saja. Setiap pemain yang memasuki kotak penalti kami, pemain wajib memberikan pengawalan,”bebernya. Sementara itu Pusamania menatap laga ini dengan hasil yang kurang memuaskan, dimana mereka dikalahkan oleh Persipura. Tentunya Pusamania tidak ingin malu lagi di hadapan pendukungnya. Mereka ingin membalaskan kekecewaan kepada Semen Padang. Hal ini tentunya harus diwaspadai pemain Semen Padang. “Dari sini saya ingin mengevaluasi di mana titik kelemahan

tim ini, dengan menonton video semua bisa tergambar dengan jelas. Dimana letak kekurangan dan kesalahan,” kata Pelatih Pusamania Dragan dikutip dari situs resmi klub. Pusamania sendiri memiki rekor kandang yang kurang baik. Dari enam kali pertandingan di Segiri, Pusamania hanya meraih tiga kali kemenangan, dua kali hasil imbang dan satu kali kekalahan. Tiga kemenangan yang diraih Pusamania dengan skor besar yaitu dengan Persija 3-0, Persegres 5-0 dan hanya dengan Persiba skor kecil yaitu 1-0. Kedua tim saat ini hanya berbeda satu tingkat di klasemen sementara, Semen Padang berada di peringkat keenam dengan 16 poin dan Pusamania berada di peringkat ke tujuh dengan 15 poin. Poin penuh tentunya akan mengantar kedua tim ke papan atas. (h/san)

‘Pembersihan’ ............................. Dari Halaman. 1 membentuk barisan dengan membawa 4 buah ekskavator. Ratusan aparat dikerahkan untuk mengamankan proses eksekusi. Namun, sesaat petugas datang, pengacara masyarakat By Pass, Yul Akhyari Sastra bersama puluhan warga mendatangi petugas. Terjadi dialog, dimana warga menolak dilakukan eksekusi. Tak lama berselang, dialog mulai memanas dan terjadi perang argumentasi dan bukti antara pengacara masyarakat dengan petugas. Dalam agenda petugas harus dilaksanakan eksekusi, maka kericuhan tidak dapat dihindari. Pihak warga yang berusaha menghalangi terpaksa dibubarkan. Dalam eksekusi ini, Pemko Padang membongkar sebanyak 36 titik bangunan di sepanjang depan Kantor Camat Kuranji hingga simpang Pisang, Kacamatan Pauh selama dua hari. “Hari ini kita akan membongkar bangunan di by pass ini sebanyak 31 titik dari depan kantor camat Kuranji hingga Simpang Ketaping. Besok (hari ini-red) akan dilanjutkan pembongkaran 5 titik bangunan dari simpang Ketaping hingga Simpang Pisang,” Kata Kabag Pertanahan Kota Padang, Imral Fauzi kepada Wartawan, Selasa (19/7) kemarin. Mengenai ganti rugi kepada pemilik bangunan yang dibongkar, Imral menegaskan bahwa Pemko Padang tidak akan memberikan ganti rugi kepada pemilik bangunan. Pasalnya, lahan yang terkena eksekusi merupakan tanah negara yang akan dimanfaatkan untuk pelebaran jalan by pass. “Kami tegaskan tidak ada ganti rugi kepada pemilik bangunan yang terkena eksekusi. Tolong masyarakat menghargai hak-hak negara. Pasalnya, kami dari Pemko Padang telah menghargai hak-hak masyarakat. Jadi mohon pengertiannya,” tegas Imral. Sebelumnya Walikota Padang Mahyeldi Ansharullah menyebut akan memastikan eksekusi pembebasan lahan terkait pembangunan jalur II by pass tuntas sebelum tenggat waktu yang telah ditetapkan. Dalam pembebasan lahan tersebut, Pemko berjanji akan menyelesaikan hak-hak masyarakat terkait eksekusi pembebasan lahan tersebut. “Eksekusi ini telah menjadi keputusan negara, dimana lahan tersebut merupakan milik negara dan akan dimanfaatkan oleh negara untuk fasilitas umum, seperti jalan,” kata Mahyeldi. Mahyeldi mengatakan, dalam eksekusi ini seluruh pihak seperti TNI, Polri dan SKPD terkait lainnya dilibatkan untuk melaksanakan keputusan Pengadilan Negeri kalau tanah selebar 40 meter jalan by pass tersebut yang dikuasai warga merupakan tanah negara. “Eksekusi pembongkaran

jalur by pass harus dilaksanakan karena jalan by pass itu lebarnya 40 meter. Jadi mana tanah yang selama ini dikuasai warga itu sebenarnya tanah milik negara,” ujar Mahyeldi. Mahyeldi juga mengatakan ada tiga kilometer lahan yang belum dieksekusi atau dibebaskan yang tersebar di empat kecamatan, yakni, Pauh, Lubuk Begalung, Kuranji dan Koto Tangah. “Tanah yang saat ini masih dikuasai oleh warga di empat kecamatan, akan segera dieksekusi. Pemko sudah melayangkan surat kepada pemilik bangunan. Jika tidak dibongkar sendiri akan kami bongkar paksa setelah batas waktu yang telah ditentukan,” katanya. Histeris Saat pembongkaran lahan berlangsung, sekitar 600 petugas gabunbgan terpaksa mengamankan warga, terutama ibu-ibu yang histeris melihat bangunannya diruntuhkan oleh alat berat di bawah komando Kasat Sabhara Polresta Padang, Kompol Sigit Saputra. Salah satu wanita yang tidak rela bangunan yang sudah ditempatinya bertahun-tahun dari generasi ke generasi tersebut adalah Darna (75). Kepada Haluan, warga RT 02 RW 06 KM 9 Kelurahan Korong Gadang, Kecamatan Kuranji ini menuturkan bahwa pihaknya merasa sangat dirugikan dalam pembongkaran bangunan tersebut. Ia bersama sang cucu, Endang (25) berusaha memindahkan barang-barang yang ada di warung petak berukuran 4x4 meter dengan d ibantu oleh para tetangga yang juga merupakan warga setempat. “Pemerintah pernah berjanji akan mengganti rugi atas tanah yang akan dijadikan jalan ini pada tahun 1990. Sebagai solusinya, Pemko Padang akan memberikan uang sebesar Rp17 juta dan akan mencari tanah pengganti untuk warga yang terdampak digusur. Namun, semua itu hanya janji-janji manis mereka saja. Bahkan setiap tahunnya, saya tetap dipungut uang Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebesar Rp55 ribu,” ungkap Darna sembari terus mengoceh kepada petugas. Sementara itu, cucu Darna, Endang mengaku sangat geram dengan ulah oknum pegawai Dinas Tata Ruang dan Tata Bangunan (TRTB) Kota Padang, Riskan yang ia nilai ‘bermain’ terkait batas patok tanah yang akan dijadikan jalan tersebut. Endang mengatakan, Senin lalu (18/7) Riskan beberapa orang rekannya datang untuk mengukur batas jalan. Dia datang tiga kali, pada pukul 12.00 WIB dia memberi jarak patok sebanyak enam meter, namun kembali berubah Redaktur: Ismet Fanany MD

beberapa jam kemudian menjadi delapan meter, hingga akhirnya menjadi 12 meter. Ini tentu menjadi hal yang dipertanyakan,” ucap Endang. Sementara itu, staf Dinas Tata Ruang dan Tata Bangunan (TRTB), Riskan mengaku tidak ada maksud mempermainkan batas patok tanah seperti yang dialamatkan kepada dirinya. “Tuduhan tersebut tidaklah benar, saya melakukan pengukuran batas tanah sebanyak tiga kali pada hari yang sama karena setiap patok tanah yang dipasang, dibongkar lagi oleh warga tersebut,” katanya. Lapor Polisi Dalam penertiban tersebut, kejadian tidak mengenakkan justru diterima oleh kuasa hukum masyarakat By Pass, Yul Akhyari Sastra. Ia yang datang bersama tiga orang rekannya untuk menemui perwakilan aksi pembongkaran ataupun Pemko Padang, justru disingkirkan dengan cara yang tidak mengenakkan hingga masuk ke dalam parit di sekitar lokasi pembongkaran. Buntut dari kejadian tersebut, Yul Akhyari Sastra akhirnya melaporkan insiden ke Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polda Sumbar. “Awalnya saya berniat untuk bertemu dengan koordinator lapangan atau pihak Pemko Padang untuk menjelaskan permasalahan tanah tersebut, namun belum sempat saya menjelaskan, Kasat Sabhara Polresta Padang, Kompol Sigit Saputra memerintahkan anggotanya untuk menyingkirkan saya. Oknum Polri yang mendorong saya membuat saya terjatuh ke dalam selokan di sekitar lokasi kejadian tersebut,” papar Yul. Ia sendiri sudah melayangkan surat ke pihak kepolisian dan Pemko Padang untuk diberikan waktu untuk menjelaskan beberapa tanah yang statusnya masih disengketakan di pengadilan. Akibat insiden tersebut, dia mengalami luka lecet di pergelangan tangan sebelah kanan dan telepon genggamnya retak. ”Ini tentu menjadi preseden buruk dari setiap pembongkaran yang harus berakhir ricuh hingga ada korban secara fisik. Alhamdulillah rekan-rekan pengacara lain siap membantu saya untuk membuat laporan tersebut. Ia meminta kepada Kapolda Sumbar untuk memproses tuntas pelanggaran hukum oknum aparat pelaku kekerasan terhadap advokat tersebut,” ujarnya. Sementara itu, Kapolresta Padang, Kombes Pol Chairul Aziz yang dikonfirmasikan t erkait permasalahan tersebut hingga berita ini diturunkan belum memberikan klarifikasi. (h/mgang/mg-adl) Layouter: Irvand


8

PENDIDIKAN

RABU, 20 Juli 2016 15 Syawal 1437 H

Harian Umum

Mencerdaskan Kehidupan Masyarakat

Sekolah Kekurangan Buku Ajar K-13 PADANG, HALUAN—Minggu pertama sekolah, sejumlah sekolah pelaksana Kurikulum 2013 (K-13) di Kota Padang dihadapkan dengan tidak lengkapnya buku ajar. Siswa harus berbagi buku jelang buku sampai di sekolah. Kepala SMPN 25 Padang Dwita Kesuma mengatakan, pada tahun ini sekolahnya kembali melaksanakan K-13 kepada siswa kelas VII, setelah setahun lamanya menggunakan Kurikulum 2016. “Untuk kesiapan buku bahan ajar, menurut orang pusat (kementerian), bukunya paling lambat akan datang pada akhir bulan ini,” ujarnya, Senin (18/7). Sebagai solusi sementara, sekolahnya memakai buku ajar berbasis kurikulum lama, karena materi inti pembelajarannya masih sama, hanya sedikit perubahan. Sedangkan Kepala SMAN 2 Padang, Syamsul Bahri, menyampaikan bahwa sekolahnya juga sedang dalam proses mencukupkan jumlah buku bahan ajar. “Meskipun kami memasuki tahun keempat dalam pelaksanaan K-13, tetapi karena jumlah siswa baru tiap tahunnya berkembang, jadi buku yang ada sekarang tidak mencukupi satu anak satu buku,” ujarnya. Syamsul memperkirakan kelengkapan buku bisa dipenuhi pada awal Agustus nanti dan untuk sementara beberapa murid menggunakan buku pendamping secara satu berdua. Untuk pengadaan buku ajar K-13 send iri, sesuai

www.harianhaluan.com

dengan edaran Direktorat Jenderal Pendidikan Dasar dan Menengah Nomor 10/D/ KR/2016 disebutkan, buku ajar K-13 untuk kelas 1,4, 7 dan 10 dalam proses pengadaan dan selesai pertengahan Juli 2016. Jika sampai tahun ajaran baru, pembelian buku tersebut belum selesai, maka sekolah dapat menggunakan buku K-13 yang dibeli pada tahun sebelumnya. Kemudian, juga dapat memanfaatkan buku ajar yang tersedia. Hari Pertama Sekolah Pada tahun ajaran baru ini, sesuai dengan Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia (Mendikbud) No 18/2016, sekolah-sekolah di Kota Padang mulai melaksanakan Pengenalan Lingkungan Sekolah (PLS) bagi siswa baru pada Senin (18/7), bertepatan dengan hari pertama masuk sekolah. Kegiatan yang dilakukan selama tiga hari masa awal sekolah ini berfokus pada pengenalan program, sarana dan prasarana sekolah, cara belajar, penanaman konsep pengenalan diri, dan pembinaan awal kultur sekolah. Pengawas SMA Dinas Pendidikan Kota Padang, Muzwarto, menyampaikan bahwa Ia sangat mendukung kegiatan PLS ini. Ia juga menyampaikan dukungannya tentang kehadiran orangtua

pada hari pertama sekolah. “Hal ini membuka kembali peluang tingginya intensitas komunikasi yang terjadi antara orangtua dengan sekolah. Keikutsertaan orangtua sangat berperan penting dalam proses pendidikan,” ujarnya. Kepala SMAN 2 Padang, Syamsul Bahri, menyampai-

kan bahwa pelaksanaan PLS di sekolahnya dilaksanakan sesuai dengan aturan kementerian. “Panitia pelaksana diambil dari guru, sedangkan siswa yang diambil sebagai pendamping guru, diambil dari pengurus aktif OSIS dan MPK. Kegiatan yang dila-

kukan berupa pengenalan program bimbingan di sekolah oleh koordinator Bimbingan Konseling, pengenalan kurikulum sekolah oleh waka kurikulum, dan terakhir pengenalan sesama siswa” jelas Syamsul. Ia juga menyampaikan pada hari pertama sekolah ini,

hampir mencapai 90 persen yang ikut hadir bersama siswa. Tidak jauh berbeda, di SMKN 5 Padang, kehadiran orang tua saat hari pertama sekolah juga memuaskan. “Dari 545 siswa baru, sekitar 300 orang tua/wali murid siswa hadir pagi ini,” ujar Alfian. Menurutnya,

sebelum adanya edaran khusus pun, mempertemukan pihak orang tua dengan pihak sekolah merupakan sebuah kebiasaan di SMK ini. “Ini merupakan momen yang tepat memperkenalkan program-program yang dimiliki sekolah kepada orang tua,” ucapnya. (h/mg-uje)

Genius Umar Tinjau Hari Pertama Siswa SMKN 3 PARIAMAN, HALUAN — Wakil Walikota Pariaman Genius Umar, meninjau pelaksanaan kegiatan Pengenalan Lingkungan Sekolah (PLS) terhadap siswa baru yang diterima di SMK Negeri 3 Kota Pariaman, Mangguang, Senin (18/7). Ia pun turut memberikan pertanyaan kepada siswa seputar tujuan sekolah di SMKN 3 dan arti kedisiplinan. “Disiplin dalam belajar penting. Kalau belajar tidak displin hasilnya akan alakadarnya. Kalaupun tamat dalam dunia kerja tidak disiplin sangat berbahaya bagi kelangsungan kerja dan diri sendiri. Makanya siswa dalam belajar harus disiplin. Dan orang tua perlu mengingatkan anaknya, sehingga langkah sukses bagi anak terbuka lebar dalam pendidikan dan di dunia kerja,” ucap Genius di hadapan para ssiwa. Selain berdisiplin, ia menambahkan, siswa juga harus punya motivasi dan mimpimimpi keberhasilan yang harus dikembangkan sesuai potensi diri. Kepada guru di sekolah dia mengingatkan untuk menggali potensi yang ada dalam

PENGENALAN LINGKUNGAN — Wakil Walikota Genius Umar sedang memberikan pertanyaan kepada salah seorang siswa baru di SMK Negeri 3 Kota Pariaman yang sedang mengikuti Pengenalan Lingkungan Sekolah, Snein (18/7). TRISNALDI

diri siswa sehingga menghasilkan output yang membanggakan dengan prestasi. Sementara Kepala SMK Negeri 3 Kota Pariaman, Rafuddin mengatakan, jumlah siswa baru yang diterima berdasarkan pendaftaran ulang pada tahun ajaran 2017/2017, membludak dari

tahun sebelumnya yaitu sebanyak 255 orang. Siswa berasal dari Medan, Riau, Bengkulu dan Jambi. “Jumlah siswa sebanyak itu tidak masalah, karena

sarpras yang ada cukup mendukung termasuk t enaga pengajar di sekolah,” katanya. SMK Negeri 3 sendiri memiliki enam jurusan, yaitu

Redaktur: Rahmadhani

Neotika Kapal Penangkap Ikan, Tehnik Kapal Penangkap Ikan, Tehnik Komputer Jaringan, Rekayasa Perangkat Lunak, Agribisnis Perikanan dan Tehnik Pendingin Tata Udara. (h/tri)

Layouter: Syamsul Hidayat


Harian Umum

Mencerdaskan Kehidupan Masyarakat

PADANG

RABU, 20 Juli 2016 15 Syawal 1437 H

9

PERMUDAH AKSES KE INPRES II

Satu Tangga Segera Dibangun Tujuh Pemadat Ditangkap PADANG, HALUAN — Sebanyak tujuh orang tersangka pengguna narkoba jenis sabu-sabu dan daun ganja kering berhasil diringkus oleh Satuan Reserse Narkoba Polresta Padang. “Penangkapan ini dilakukan pada tiga lokasi sekaligus, Senin 18 Juli kemarin,” ujar Kasat Narkoba Polresta Padang Kompol Daeng Rahman didampingi oleh Kanit 1 Iptu Heritsyah. Ia mengatakan, berawal dari laporan masyarakat yang resah dengan aktivitas yang sering dilakukan oleh beberapa warga dilingkungannya, Satresnarkoba Polresta Padang langsung melakukan penyelidikan pada lokasi-lokasi sesuai dengan laporan tersebut. Alhasil, tujuh orang tersangka yang terbukti menggunakan barang haram tersebut berhasil diamankan. Dikatakan Daeng, bermula dari penggerebekan pada salah satu rumah kontrakan di Jalan Sawahan Dalam No 05 C RT 01 RW 06, Kelurahan Sawahan, Kecamatan Padang Timur, sekitar pukul 18.00 WIB. Dua orang tersangka berinisial D (32), warga Jalan Sawahan Dalam (tepi rel) No 14, Kelurahan Ganting Parak Gadang, dan HK (34) yang bekerja sebagai kuli. “Dua orang tersangka ini ditangkap pada sebuah rumah kontrakan milik HK,” ujarnya. Setelah itu dilakukan pengembangan pada dua lokasi, di rumah kontrakan Jalan Seberang Padang Utara II No 22 B RT 03 RW 08, Kelurahan Seberang Padang, Kecamatan Padang Selatan pada pukul 20.30 WIB . Kemudian dilanjutkan ke Jalan Tepi Pasang No 99 RT 02 RW 02, Kelurahan Kampung Pondok, Kecamatan Padang Barat. Pada dua lokasi tersebut, lima orang tersangka lagi berhasil ditangkap, diantaranya VJ (32) warga Jalan Hos Cokroaminoto No 57, Kelurahan Kampung Pondok, Padang Barat. Lalu JW (35) warga Jalan Seberang Padang Utara II No B RT 03 RW 08, Kelurahan Seberang Padang, dan CG (34) warga Jalan Ganting No 5 RW 03, Kelurahan Ganting Parak Gadang. Kemudian IA (31) warga Jalan Ganting No 13 B, Kelurahan Ganting Parak Gadang, dan WK (56) warga Tionghoa di Jalan Dobi No 99 RT 02 RW 02, Kelurahan Kampung Pondok, Padang Barat. Dari hasil penangkapan tersebut ditemukan barang bukti pada TKP 1 berupa, Satu paket kecil berisikan butiran Kristal di duga sabu-sabu, dengan total harga Rp1,5 juta, satu buah timbangan digital, satu buah hendpone Samsung lipat, dua buah korek api mencis dan satu buah gunting. Sedangkan pada TKP 2 ditemukan barang bukti berupa satu paket kecil berisikan daun ganja kering, total harga Rp 100 ribu, satu paket kecil berisikan daun ganja kering total harga Rp50 ribu dan kertas vapir disimpan dalam kotak seng warna silver. Lalu satu paket kecil berisikan butiran kristal diduga sabu-sabu, total harga sekira Rp400 ribu, satu buah timbangan digital, satu bungkus plastik klep diduga untuk paket sabu-sabu. (h/mg-ina).

www.harianhaluan.com

PADANG, HALUAN — Akses jalan untuk mempermudah pengunjung datang ke Inpres II Lantai 2 Pasar Raya Padang sudah mendapatkan titik terang. Dinas Pasar Kota Padang yang r encananya akan menambah sebanyak empat tangga di bangunan Inpres II , satu diantaranya akan dikerjakan. Kepala Dinas Pasar Padang Endrizal pada Haluan, Senin (18/7) mengatakan bahwa saat ini satu tangga di Inpres II akan dikerjakan. Kemudian, sisanya sebanyak tiga jenjang lagi akan dianggarkan tahun 2017 mendatang. “Rencananya akan dibuatkan empat tangga tambahan di Inpres II untuk mempermudah pengunjung lewat. Dua di bagian dalam dan dua lagi di bagian luar. Namun saat ini kita PERBAIKAN JALAN — Sejumlah petugas Dinas Pasar Raya Padang bersama petugas kebersihan sedang membersihkan jalur angkot. ini, Rabu (20/7) angkot depan balaikota lama akan melewati jalur Sandang Pangan kemudian belok kanan ke depan pasar Inpres I buat satu dulu sesuai dana yang Hari kemudian masuk ke dalam terminal. MELATI OKTAWINA ada,” terangnya. Dikatakannya, selain untuk mempermudah akses pengun- masih kurang. yang datang ke Inpres II bisa diajak bekerjasama dalam pem- dagang bisa mengerti dan jung ini, penambahan tangga “Kita juga mempunyai ke- mudah untuk langsung ke benahan pasar ini. Karena, diajak kerjasama yang baik. ini merupakan jawaban dari terbatasan dana untuk sekaligus Lantai II. Tambahannya akan untuk bisa bangkit kembali Supaya pembenahan pasar ini keluhan pedagang daging yang membuatkan tambahan fasilitas kita anggarkan lagi pada 2017 memang perlu adanya proses bisa lancar secara bertahap dan mengeluh dengan sepinya pe- ini. Makanya saat ini satu besok,” lanjutnya. kesabaran dan bisa diajak tentu saja harus melalui sebuah proses yang tidak sebentar,” ngunjung yang datang ke In- tangga dulu di bagian dalam Endrizal berharap kepada bekerjasama. pres II karena fasilitas yang supaya jika ada pengunjung seluruh pedagang supaya bisa “Kita hanya berharap pe- harapnya. (h/win)

MULAI HARI INI

Angkot Masuk Jalan Sandang Pangan PADANG, HALUAN — Angkot yang biasanya mangkal di depan kantor Balai Kota lama, Rabu (20/7) akan memasuki Jalan Sandang Pangan. Segala persiapan sudah dilakukan oleh Dinas Pasar Kota Padang dan Dishubkominfo Padang. Dinas Pasar Kota Padang Endrizal yang di temui sedang mengawasi pembersihan jalur angkot di Jalan Sandang Pangan, Selasa (19/7) menginformasikan hal tersebut. “Hari ini, kita akan membersihkan jalur angkot yang akan dilewati besok, Rabu (20/ 7) pagi. Besok angkot yang berada di depan Balai Kota lama akan melewati Jalan Sandang Pangan ini,” ujar Endrizal. Semua angkot yang melewati depan Balai Kota lama akan masuk ke dalam Jalan Sandang Pangan. Yakni Angkot dengan jurusan Pasar RayaIndarung, Pasar Raya-Gadut, Pasar Raya-Ngalau, dan Pasar Raya-Teluk Bayur. Lalu Pasar Raya-Jundul, Pasar Raya-Air Manis, Pasar Raya- Banuaran, Pasar RayaCendana Dan Pasar RayaSeberang Palinggam akan memasuki jalur baru ini. Jalur angkot dimulai dari

semua angkot di atas akan lurus dari Imam Bonjol masuk ke dalam Jalan Sandang Pangan kemudian belok kanan masuk ke dalam jalur depan pasar inpres I kemudian belok masuk ke dalam terminal. Tidak ada lagi angkot yang belok kanan dan mangkal di depan Balai Kota lama. Sementara itu, Fasrinaldi petugas Dishubkominfo menyatakan bahwa memang benar angkot hari ini, Rabu (20/7) akan masuk ke dalam Jalan Sandang Pangan kemudian belok kanan di depan pasar inpres I lalu belok masuk kedalam terminal lagi. “Besok tidak ada angkot yang belok kanan di depan Balai Kota lama ini” ujarnya. Dishubkominfo pun sedang

mempersiapkan pembatas jalan untuk jalur angkot tersebut. Nanti malam pukul tujuh para petugas Dishubkominfo akan mulai memasang pembatas jalan. Alasanya di pilih malam hari karena pada siang hari para pedagang masih berjualan. “Nanti malam kita akan memasang pembatas jalan khusus untuk jalur angkot di Jalan Sandang Pangan,” tuturnya. Menurut Ujang (48) sopir ANGKOT di Pasar Raya Padang. angkot depan Balai Kota lama dirinya setuju saja dengan karena tidak perlu jauh jalan rencana masuk ke dalam Jalan untuk naik angkot. Sandang Pangan asalkan peAini (37) pengunjung Pasar numpang ramai. Raya menyatakan dirinya Dengan semakin dekatnya belum megetahui jika angkot angkot dengan pedagang diri- yang biasa mangkal di depan nya mengharapkan penumpang Balai Kota lama akan masuk ke angkot akan semakin banyak dalam Jalan Sandang Pangan.

Redaktur: Afrianita

Namun sebagai pengguna angkot menyambut baik hal ini karena tidak perlu jauh berjalan kaki untuk bisa naik angkot. “Kalau angkot masuk Jalan Sandang Pangan ini saya tidak perlu jauh jalan ke Balai Kota lama,” ucap Aini.(h/mg-mel)

Layouter: Rahmi


10

PADANG

RABU, 20 Juli 2016 15 Syawal 1437 H

TAK ADA PEMINDAHAN

269 Pedagang Sandang Pangan Ditata PADANG, HALUAN — Pedagang di sepanjang Jalan Sandang Pangan yang telah diaspal tidak akan dipindahkan, hanya akan ditata. S aat ini sebanyak 269 pedagang diperbolehkan berjualan di sepanjang Jalan Sandang Pangan,Selasa (19/7).

Lingkar 51 Agen Perubahan Disematkan Pin PADANG, HALUAN — Sebanyak 51 agen perubahan reformasi birokrasi disematkan pin oleh Walikota Padang, H. Mahyeldi Dt Marajo,kemarin. “Agen perubahan tersebut diharapkan dapat mengubah pola pikir dan budaya kerja di lingkungan Pemko Padang,” ujar Walikota Padang, H. Mahyeldi Dt Marajo. Dua orang agen perubahan yakni Titin Masfetrin (Bapedalda) dan Tabliq (Bagian Pertanahan) didapuk mewakili agen lain dalam penyematan pin tersebut. Sedangkan dua orang role model, Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Medi Iswandi, serta Camat Padang Barat Arfian juga disematkan pin oleh Walikota Padang. Kedua role model ini menjadi panutan dalam berperilaku yang mencerminkan integritas dan kinerja tinggi untuk mewujudkan sasaran reformasi birokrasi. Usai menyematkan pin, Walikota menyalami satu persatu agen perubahan reformasi birokrasi. Walikota juga sempat menyampaikan harapan agar terjadinya perubahan ke arah yang lebih baik di lingkup Pemko Padang. Sementara itu, Sekretaris Daerah Kota Padang melalui Kepala Bagian Organisasi, Sandra Imelda menyebut bahwa agen perubahan reformasi birokrasi Pemko Padang dibentuk berdasarkan Surat Keputusan Walikota Padang Nomor 170 Tahun 2016 tanggal 2 Mei 2016. Agen perubahan tersebut memiliki lima tugas pokok. “Hal ini dilakukan seiring dengan pelaksanaan Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 27 Tahun 2014 tentang Pedoman Pembangunan Agen Perubahan di Instansi Pemerintah,” terangnya. Lima tugas agen perubahan itu diantaranya yakni memberikan keyakinan kepada seluruh pegawai di lingkungan unit kerjanya masing-masing tentang pentingnya perubahan unit kerja menuju arah unit kerja yang lebih baik. (h/ita)

KEPALA Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Medi Iswandi disematkan pin oleh Walikota Padang, H. Mahyeldi Dt Marajo sebagai role model Agen Perubahan Reformasi Birokrasi. IST

BOLEH BERDAGANG — Sebanyak 269 pedagang diperbolehkan berjualan di pinggir Jalan Sandang Pangan oleh Dinas Pasar Padang. Pedagang yang berjualan tidak diperbolehkan berjualan di atas jalan yang sudah di aspal, jika membandel akan diberi peringatan langsung. MELATI OKTAWINA

Kegiatan PUG Dianggap Tidak Penting PADANG, HALUAN — Hingga kini, pelaksanaan pengarusutaaan gender (PUG) d i Sumbar belum menunjukkan perkembangan yang signifikan. Bahkan, jajaran ASN di lingkungan Pemprov Sumbar sendiri, sering menganggap kegiatan-kegiatan PUG tidak penting dibanding kegiatan lainnya. Meski demikian, Badan Pemberdayaan Perempuan dan KB Sumbar tak patah arang. Melalui kegiatan Training of Trainer (ToT) Perencanaan Penganggaran Responsif Gender (PPRG) bagi fasilitator penggerak, diharapkan dapat mempercepat penerapan PUG di daerah ini. “Kita miris sekali dengan minimnya perhatian bagi pelaksanaan PUG ini. Padahal, penerapan PUG akan menghasilkan kebijakan publik yang lebih efektif untuk mewujudkan pembangunan yang adil dan merata,” ujar Kepala Badan Pemberdayaan Perempuan dan KB Sum-

bar, Ratnawilis. Sementara itu Gubernur Sumbar Irwan Prayitno dalam sambutan tertulisnya pada kegiatan TOT PPRG bagi fasilitator SDM penggerak provinsi, Selasa (19/7), mengatakan, PUG merupakan strategi yang dibangun untuk mengintegrasikan gender menjadi satu dimensi integral dari perencanaan, penyusunan, pelaksanaan, pemantauan dan evaluasi atas kebijakan pembangunan. “Pemerintah pusat juga berkomitmen mewujudkan kesetaraan dan keadilan gender. Sebab telah diamanatkan dalam UUD 1945,” kata Irwan. Indeks pembangunan manusia (IPM) sebagai ukuran kualitas hidup menunjukkan perkembangan yang semakin membaik dari waktu ke waktu. Pada 2013, IPM provinsi Sumbar, mencapai 68,91, kemudian meningkat menjadi 69,36 pada 2014. Hanya sayangnya, keber-

hasilan pembangunan kualitas hidup yang diukur melalui IPM masih belum efektif memperkecil kesenjangan antara lakilaki dan perempuan dalam pencapaian kapabilitas dasar di bidang kesehatan, pendidikan dan ekonomi. “Fenomena kesenjangan ini secara statistik ditunjukkan pencapaian indeks pembangunan gender (IPG). IPG Sumbar pada 2014 berada pada nilai 94,04 persen dari tahun sebelumnya yang bernilai 93,02 persen. Idealnya nilai IPG adalah 100, artinya capaian IPG kita ke depan harus lebih ditingkatkan lagi,” sebut Irwan. Dipaparkan Irwan, secara yuridis strategi PUG telah diatur melalui instruksi presiden No. 9 tahun 2000 tentang PUG, dalam pembangunan nasional dan peraturan menteri dalam negeri No. 67 2011 tentang pedoman umum pelaksanaan PUG di daerah. (h/vie)

BADAI DAN OMBAK BESAR

Nelayan Tak Berani Melaut PADANG, HALUAN — Ratusan kapal nelayan di Pantai Purus Padang tak turun ke laut karena badai dan tingginya gelombang air laut. Menurut Badan Meteorologi, Klimatologi, Dan Geofisika (BMKG) kondisi

www.harianhaluan.com

ini akan tetap terjadi hingga beberapa hari ke depan. Andi (45), seorang nelayan di Pantai Purus Padang mengatakan bahwa ia sudah tiga hari tidak turun ke laut menangkap ikan. Ia dan teman-teman se-

sama melaut tidak berani menerjang ombak yang makin ke tengah laut semakin tinggi dan badai yang semakin kencang. “Tingginya gelombang air laut membuat para nelayan tidak berani turun kelaut

untuk menangkap ikan,” ucap Andi saat ditemui Haluan, Selasa (19/7). Ia juga mengatakan tingginya gelombang air laut membuat ia susah untuk menangkap ikan. Karena perahu yang ia gunakan akan terombang ambing diterpa ombak besar. Hal senada juga di katakana oleh Zainal (48), sudah beberapa hari ia tidak turun ke laut. Perahunya dibiarkan tergeletak di tepi pantai. Ia tidak melaut karena cuaca ekstrim dan tak menentu. Zainal menceritakan bahwa ia pernah memaksakan diri melaut dengan menggunakan perahunya. Namun,

baru sepertiga perjalanan ia terpaksa kembali ke daratan karena angin di laut bertiup lebih kencang dan gelombang air laut semakin tinggi. “ Saya terpaksa kembali ke daratan, meski pukat yang saya tebar masih sepertiga,” ungkap Zainal Untuk kembali turun ke laut, Abenk (29) menunggu cuaca lebih baik dan gelombang air laut rendah. Karena, jika ia paksakan juga kapalnya tidak sanggup untuk menentang ombak dan akan karam di tengah laut. “Sekarang kami hanya bisa menunggu cuaca kembali normal sebelum kembali melaut,” ucap Abenk.(h/mg-eby)

Kepala Dinas Pasar Raya Padang Endrizal menyatakan, tidak akan adanya pemindahan terhadap semua pedagang di Jalan Sandang Pangan. Sebanyak 269 pedagang hanya ditata. Mereka nantinya akan dipindahkan jika pembangunan Inpres III telah selesai. “Sama sekali tidak ada pemindahan pedagang, hanya di tata dan dirapikan saja” ujar Endrizal. Selain itu, menurut Endrizal yang sedang ditemui di jalan sandang pangan menghimbau semua pedagang yang berjualan di Jalan Sandang Panan dapat mematuhi kesepakatan yang telah dibuat. Pedagang diperbolehkan berjualan asalkan hanya di tepi jalan dan jangan sampai masuk ke badan jalan yang telah diaspal. “Semua pedagang sudah saya beritahu tentang aturan mainnya berdagang di Jalan Sandang Pangan ini. Jika ada ditemukan pedagang yang berjualan di badan jalan maka akan diberikan peringatan,” tutur Endrizal. Endrizal juga mengimbau agar sesama pedagang dapat mengingatkan pedagang lain agar tidak berjualan di badan jalan. Sangat dibutuhkan kerjasama dengan para pedagang agar ketertiban pedagang dalam berjualan bisa terwujud. Menurut Endrizal jika pedagang sudah bisa menaati aturan yang dibuat dengan tetap berjualan di pinggir

jalan maka ke depan diharapkan pengunjung yang berbelanja ke Pasar Raya padang akan semakin ramai dan merasa nyaman. “Kalau pengunjung sudah nyaman berbelanja ke Pasar Raya, maka nanti akan ramai kembali” ucap Endrizal. Dengan bersihnya kondisi Pasar Raya Padang pengunjung atau pembeli akan meningkat dan betah untuk berbelanja. Ditambahkan oleh Endrizal agar ketertiban para pedagang di Jalan Sandang Pangan ini tetap terjaga dirinya dan anggota setiap hari akan turun tangan melihat. “Setiap hari akan kita pantau terus para pedagang yang berjualan di Jalan Sandang Pangan ini,” tutup Endrizal. Sementara itu, para pedagang yang ditemui oleh Haluan menyatakan, tidak ada pemindahan yang dilakukan oleh dinas pasar. Pedagang hanya ditata untuk berjualan di pinggir jalan yang telah diaspal. Jika ada pedagang yang berjualan di badan jalan maka dinas pasar akan memberikan peringatan langsung. Gus (56) pedagang di Jalan Sandang Pangan mengharapkan jika jalan sudah diaspal dan dibersihkan semoga para pembeli semakin ramai berbelanja di Pasar Raya. Selain itu, dirinya juga menyatakan sesama pedagang saling mengingatkan agar tidak ada yang berjualan di badan jalan. (h/mg-mel)

HARI ini, Rabu (20/7) Taman Kuliner akan diresmikan oleh walikota Padang Mahyeldi.MELATI OKTAWINA

TAMAN KULINER PASAR RAYA

Hari Ini Diresmikan PADANG, HALUAN — Taman kuliner yang berada di depan Pasar Raya Padang Fase VII, berada di samping Jalan Sandang Pangan, Rabu (20/7) akan diresmikan oleh Walikota Padang Mahyeldi. Menurut Dinas Pasar Kota Padang, Endrizal, Taman Kuliner membawahi 20 orang pedagang yang menjual berbagai jenis makanan. Mulai makanan ringan, sedang, dan berat dan ada juga minuman. Endrizal mengharapkan dengan adanya Taman Kuliner agar pengunjung di Pasar Raya Padang bisa menikmati tempat makan yang bersih dan nyaman. “Selain itu, tujuan dibuatnya taman kuliner adalah pengunjung pasar raya akan semakin ramai mulai dari pagi hingga malam hari, “

Redaktur: Afrianita

terangnya lebih jauh. Taman Kuliner ini sendiri akan buka dari pagi hingga malam hari. Taman Kuliner diharapkan mampu membawa pengunjung yang banyak ke Pasar Raya Padang. “Semoga dengan adanya Taman Kuliner pengunjung semakin ramai ke Pasar Raya Padang,” tutur Endrizal pada Haluan. Wandri (22) pengunjung di Taman Kuliner, memberikan apresiasi kepada Dinas Pasar Raya karena mampu membuat tempat makan yang nyaman, bersih dan aman yang berada di Pasar Raya Padang. Dirinya pun mengharapkan agar kualitas rasa dari makanan yang dijual dapat diperhatikan dan dijaga kebersihan. Serta tidak menjual makan dan minuman dengan harga yang mahal.(h/mg-mel)

Layouter: Syamsul Hidayat


KAMPUS Lingkar

RABU, 20 Juli 2016 15 Syawal 1437 H

PTS Kekurangan Doktor

Magang Dosen Dongkrak Mutu PTN Baru JAKARTA, HALUAN — Pemerintah melalui Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi (Kemristekdikti) sedang menggenjot perguruan tinggi di Tanah Air untuk berkelas dunia. Salah satu cara yang dilakukan dengan meningkatkan mutu dosen. Upaya peningkatan kualitas dosen juga diterapkan di perguruan tinggi negeri (PTN) baru. Dalam hal ini, Ditjen Sumber Daya Iptek Dikti (SDID) Kemristekdikti melaksanakan program magang dosen. Sehingga, dosen muda PTN baru dapat menggali pengalaman dari dosen berkualitas di PTN terbaik. “Dosen di PTN yang umurnya masih muda akan dimagangkan di PTN kluster satu atau PT1NBH,” ujar Dirjen SDID Kemristekdikti, Ali Ghufron Mukti, ditemui di Gedung D Kemristekdikti, Jakarta, belum lama ini. Program magang dosen ternyata menarik minat dari kolega-kolega akademisi muda di PTN baru. Hingga hari penutupan pendaftaran, tercatat ada 325 pendaftar. Sedangkan kuota yang tersedia hanya 50 orang. “Untuk prodinya terserah, sedangkan masa magang mencapai enam bulan. Kami mengharapkan mereka dapat menemukan role model yang ideal dan mampu menjadi panutan dalam melaksanakan peran sebagai pendidik, peneliti dan pengabdi masyarakat,” terangnya. Kebalikan dari program magang dosen, Ditjen SDID juga melaksanakan program mobilisasi dosen. Program ini merupakan program afirmasi bagi PTN baru dengan mengirimkan dosen berkualitas dan memiliki profesionalitas yang baik untuk membantu perkembangan dosen serta penguatan institusi. “Tahun ini terdapat 43 dosen peserta program mobilisasi dosen. Program mobilisasi dosen memiliki jangka waktu selama tiga bulan,” imbuh Ghufron. (h/okz)

Pemerintah Rp1,7 Triliun untuk Laboratorium BATAM, HALUAN — Kementerian Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi menyiapkan Rp1,71 triliun untuk meningkatkan mutu laboratorium di sejumlah perguruan tinggi negeri dan swasta di seluruh Indonesia, sepanjang 2016. “Kami anggarkan sarana prasarana Rp1,710 triliun di seluruh Indonesia. Perguruan tinggi swasta juga dapat,” kata Dirjen Sumber Daya Iptek dan Dikti KemenristekDikti, Prof Ali Ghufron Mukti usai membuka pelatihan petugas laboratorium di Batam Kepulauan Riau, Selasa (19/7). Pengadaan alat-alat laboratorium secara besar-besaran itu merupakan yang pertama kali dalam 10 tahun terakhir. Pemerintah berharap, peningkatan mutu laboratorium dapat menunjang perkembangan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi, sehingga sumber daya manusia dapat menghasilkan penemuan yang inovatif dan berguna. “Kami ingin melalui IPTEK bisa berkembang dan menghasilkan SDM yang berdaya saing tinggi, inovatif dan berkarakter,” kata dia. Pengembangan laboratorium di tiap daerah berbeda-beda, disesuaikan dengan kerafiran lokal masing-masing. Di Batam, misalnya dikembangkan laboratorium yang dapat menghasilkan chip telepon selular, karena industri yang berkembang di kota itu terutama manufaktur, selain perkapalan. Dan di kalimantan Timur, dikembangkan laboratorium yang berkaitan dengan kepala sawit. Selain mutu laboratorium, KemenristekDikti juga ingin meningkatkan kualitas petugas laboratorium dengan memberikan pelatihan dan bimbingan teknis. Menurut dia, tenaga laboratorium yang bagus mampu menunjang mahasiswa dan dosen dalam melahirkan hasil penelitian yang baik. Pemerintah menjadikan tenaga laboratorium sebagai jabatan fungsional, untuk meningkatkan kesejahteraannya. Dan kepada petugas laboratorium yang dinilai baik, maka juga akan dikirim ke Singapura dan Australia untuk memperdalam ilmunya. Pelatihan tenaga laboratorium di Batam diikuti 59 peserta dari 27 perguruan tinggi di seluruh Indonesia, termasuk Politeknik Batam. (h/ant)

JURNALISME WARGA Kami menerima kiriman foto dan informasi dari warga seputar peristiwa di lingkungan sekitar. Kirimkan foto dan informasi anda ke email haluanwarga@gmail.com, facebook Haluan Warga dan whatsapp 081268893459. Format pengiriman adalah namapengirim#alamat#keteranganfoto#tanggalfoto#nomor telepon. Kiriman akan kami terbitkan di Rubrik Jurnalisme Warga di Harian Haluan Padang setiap Kamis dan Sabtu. Isi tidak menjadi tanggung jawab Harian Haluan. Kami akan tentukan pemenang setiap bulannya. www.harianhaluan.com

11

PADANG, HALUAN — Dalam upaya meningkatkan mutu pendidikan dan mendukung program pemerintah untuk menambah jumlah doktor di Indonesia, sejumlah perguruan tinggi swasta (PTS) di Sumatera Barat mendorong dosennya untuk mengambil S-3. Hal tersebut di antaranya dilakukan oleh Universitas Bung Hatta (UBH) dan Universitas Muhammadiyah Sumatra Barat (UMSB).

KEKURANGAN DOKTOR — Hingga saat ini jumlah doktor di Indonesia masih kurang dari target yang diharapkan, padahal keberadaan doktor mampu mendongkrak mutu pendidikan. Baik PTN maupun PTS mendorong dosen untuk melanjutkan pendidikannya. Terlihat calon dosen sedang mengikuti ujian pascasarjana Unand gelombang II, Sabtu (16/7) lalu. IST

Perguruan Tinggi Harus Tingkatkan Layanan Iptek YOGYAKARTA, HALUAN — Semakin tingginya intensitas persaingan di antara perguruan tinggi telah mendorong lembaga pendidikan tersebut untuk melakukan diversifikasi layanan. Perguruan tinggi tidak hanya dituntut piawai dalam menyediakan jasa pendidikan bagi mahasiswa, namun juga layanan jasa ilmu pengetahuan dan teknologi (iptek) yang dapat dinikmati oleh kalangan industri dan masyarakat umum. Oleh karenanya, perguruan tinggi yang memiliki jasa layanan iptek berkualitas dan beragam dinilai dapat memenangkan persaingan dibanding perguruan tinggi lainnya. Hal itu disampaikan Kepala Kantor Aliansi Universitas dan Industri (KAUNI) Universitas Islam Indonesia (UII) Yogyakarta, Dr Sugini,

pada acara Sosialisasi Pentingnya Sumber Daya Iptek UII di Auditorium FPSB UII, Selasa (19/7). Menurutnya, kemandirian perguruan tinggi akan dapat dicapai manakala ia dapat mengelola dan memaksimalkan keberadaan sumberdaya iptek yang berada di dalamnya. Ia menilai selama ini perguruan tinggi masih banyak bergantung pada keberadaan mahasiswa untuk menunjang operasionalnya. “Padahal, dengan mengkomersialkan sumber daya iptek, perguruan tinggi dapat mengurangi ketergantungannya terhadap mahasiswa,” katanya, dalam siaran persnya. Lebih lanjut ia mencontohkan layanan konsultasi, penyelenggaraan training, sertifikasi, dan uji laboratorium merupakan segelintir bentuk layanan iptek yang dapat

dimaksimalkan untuk meningkatkan citra dan daya saing perguruan tinggi. Civitas akademika seperti dosen, peneliti, dan pakar juga dapat menjadi konsultan di berbagai proyek baik industri, pemerintah, maupun swasta. Sementara itu, Dekan FPSB UII, Dr Arief Fahmi, mengatakan FPSB UII selama ini juga telah mengembangkan beberapa layanan di luar aktivitas pendidikan dan riset. Di antaranya, layanan jasa psikotes untuk rekrutmen pegawai perusahaan, layanan konsultasi psikologi, pusat studi anak dan keluarga, serta layanan komunikasi multimedia. Ke depan, ia ingin agar semua program studi di bawah fakultasnya dapat memiliki layanan unggulan yang khas sesuai dengan latar belakang keilmuannya. (h/rol)

“Kami mengalokasikan anggaran satu miliar rupiah setahun untuk dosen yang melanjutkan studi doktor. Anggaran tersebut merupakan bantuan dari yayasan yang berupa bantuan penyelesaikan studi,” ujar Rektor UBH, Niki Lukviarman, saat ditemui Haluan di Rektorat UBH, Selasa (19/7). Saat ini jumlah doktor di UBH baru mencapai 65 dosen atau 21 persen dari total 306 dosen. Menurut Niki, jumlah tersebut belum ideal dan masih jauh dari target UBH pada 2020 yang merencanakan 90 persen dosen berpendidikan S-3. Meski demikian, Niki yakin jumlah doktor akan terus bertambah karena saat ini 157 dosennya sedang mengambil program doktoral. Keberadaan doktor di perguruan tinggi, kata Niki, sangat besar pengaruhnya. Selain berdampak kepada akreditasi institusi, jumlah doktor juga mempengaruhi mutu pendidikan. “Kita sudah mempunyai sistem penjaminan mutu internal atau SPMI. Jadi saat ini kita memang sedang menggalakkan peningkatan jumlah doktor. Kalau ingin mutu pendidikan meningkat, ya harus memperbanyak jumlah doktor,” pungkas Niki. Sejalan dengan UBH, UMSB juga mendorong para dosennya untuk mengambil program doktoral. Rektor UMSB, Novelti, mengatakan bahwa perguruan tinggi yang berlokasi di Jalan Pasir Kandang Nomor 4, Koto Tangah, Padang itu mendukung penuh dan memberikan berbagai kemudahan bagi para dosen yang melanjutkan S-3. “Kita tidak mempersulit dosen untuk mendapatkan rekomendasi dalam mengurus S3. Kan ada sebagian perguruan tinggi yang menerapkan jadwal tertentu bagi dosennya (secara bergilir) untuk mengambil S-3. Kalau kita tidak. Walaupun dosen itu baru, dia lulus untuk kuliah S-3, kita support. Meskipun suppor-tnya tidak dalam bentuk dana, tapi rekomendasi pasti kita berikan. Lalu mengupayakan agar dosen itu dapat beasiswa dari manapun, seperti beasiswa Dikti dan LPDP,” ujar Novelti. Rektor UMSB mengakui bahwa saat ini jumlah doktor yang ada di UMSB belum ideal. Dari 138 dosen yang ada, baru 13 dosen yang berpendidikan doktor. Meski demikian, Novelti yakin setiap tahun jumlah doktor di UMSB akan terus bertambah. Saat ini ada 12 dosen UMSB yang sedang melanjutkan kuliah S-3 di berbagai perguruan tinggi. “Kita banyak membutuhkan doktor dan peran doktor bagi perguruan tinggi banyak. Karena peningkatan mutu pendidikan tergantung mutu SDM dosennya. Malah mutu SDM dosen lebih penting daripada promosi. Karena sesungguhnya dosen itulah yang menjadi promosi utama. Dengan dia menunjukkan kehebatannya mengajar di dalam kelas, itu sudah promosi sesungguhnya,” jelas perempuan yang sedang melanjutkan pendidikan S-3 di Pascasarjana UNP itu. Novelti pun berharap agar semua dosen UMSB yang sedang melanjutkan kuliah S-3 bisa menyelesaikan studinya tepat waktu sehingga bisa segera kembali mengabdi di perguruan tinggi. (h/mg-sas)

Mahasiswa Unand Berbagi Ilmu Pembuatan Kompos PADANG, HALUAN —Mahasiswa KKN Universitas Andalas (Unand) mengaplikasikan cara pembuatan pupuk kompos kepada masyarakat Kelurahan Balai Gadang, Jorong Sungai Bangek, Selasa (19/7). Dalam masa baktinya selama 40 hari, mahasiswa KKN Unand telah menghasilkan sebuah inovasi baru untuk masyarakat dari sektor pertanian. Pembuatan pupuk kompos yang direalisasikan kepada masyarakat terbuat dari bahanbahan organik terdiri dari batang pisang, kotoran sapi, jerami kering, daun linjo dicampur dengan trikoderma agar mudah terurai. Kegiatan

ini dilaksanakan berkat kerja sama antara dosen, mahasiswa dan pemerintah. “Kegiatan ini merupakan program dari mahasiswa KKN juga program dosen dari Fakultas Pertanian Unand,” tutur Sandi, mahasiswa KKN dari Fakultas Pertanian. Mesin penggiling kompas sendiri merupakan bantuan dari IPTEKDA LIPI yang diberikan kepada masyarakat Sungai Bangek. Jika ditilik dari fungsi pupuk yang dihasilkan, pupuk ini cocok dengan jenis tanaman apapun. Hanya saja pembuatan pupuk ini memakan waktu yang lama. Masyarakat Sungai Bangek

sangat senang dan mengapresiasi kegiantan tersebut dengan datang berbondongbondong ke lokasi pengelohan. Pengolahan pupuk sendiri dilakukan di Rumah Kompos yang telah ada di tempat ini. “Kami masyarakat sangat senang bisa berbagi ilmu mengenai pertanian dengan mahasiswa Unand,” ujar Irma (50) selaku Ketua Kelompok Wanita Tani (KWT) di Sungai Bangek. Lanjutnya, dengan direalisikannya cara pembuatan dan pengolahan pupuk, sangat membantu masyarakat tani yang biasanya mengolah pupuk dengan cara manual. “Hal ini merupakan pem-

berian yang sangat bermanfaat ngingat harga pupuk yang tinggi bagi kami masyarakat tani, me- saat ini,” ucapnya. (h/mg-rul)

Kiprah Mahasiswa

UKKes UNP Tuan Rumah Tiga Tangkai Lomba Peksimida PADANG, HALUAN — Tahun ini Universitas Negeri Padang (UNP) kembali dipercaya menjadi tuan rumah tiga tangkai lomba Pekan Seni Mahasiswa tingkat Daerah (Peksimida) Sumatera Barat (Sumbar). Penyelenggaraan lomba dipercayakan kepada Unit Kegiatan Seni (UKKes) UNP. “Tahun lalu kita menyelenggarakan empat tangkai lomba, yaitu tari, m enulis cerpen, pembacaan puisi, dan lukis. Tahun ini, sesuai hasil rapat di BPSMI (Badan Pembina Seni Mahasiswa Indonesia) Sumbar, kita jadi penyelenggara untuk lomba tari,

penulisan puisi, dan penulisan cerpen,” ujar Ketua UKKes UNP, Rahmad Hidayat, Selasa (19/7). Total ada 15 tangkai lomba yang akan diadakan pada Peksimida tahun ini, yaitu tari, vokal grup, monolog, baca puisi, nyanyi tunggal pop (putra/putri), nyanyi tunggal keroncong (putra/putri), nyanyi tunggal seriosa (putra/putri), nyanyi tunggal dangdut (putra/ putri), penulisan puisi, penulisan cerpen, penulisan lakon, fotografi, komikstrip, lukis, dan desain poster. Selain UNP, kata Rahmad, ada delapan perguruan tinggi lainnya yang menjadi penye-

lenggara tangkai lomba lainnya, yaitu Universitas Andalas, Universitas Baiturrahmah, Universitas Bung Hatta, ISI Padang Panjang, STKIP PGRI, Akademi Teknologi Industri Padang, dan Universitas Eka Sakti. Pembukaan Peksimida akan dilakukan pada 21 Juli di Universitas Andalas, sementara lomba di UNP akan dilaksanakan pada 23 Juli mendatang di Teater Tertutup Fakultas Bahasa dan Seni (FBS) UNP dan lantai IV gedung FBS. “Besok (hari ini-red) sudah ada yang memulai lomba, seperti lomba monolog dan lukis di ISI Padang Panjang,”

lanjut Rahmad. Untuk utusan UNP, kata mahasiswa jurusan Teknik Elektro itu, UKKes UNP sebelumnya sudah melakukan seleksi, di antaranya melalui UNP Got Talent, Pekan Seni Mahasiswa tingkat Kampus (Peksimika), dan audisi langsung. Hal itu dilakukan agar ut usan yang dikirim lebih kompetitif. Para juara setiap tangkai lomba tersebut, nantinya akan menjadi utusan Sumbar pada Pekan Seni Mahasiswa Nasional (Peksiminas) XIII yang diselenggarakan oleh Universitas Halu Oleo Kendari, Sulawesi Tenggara pada 11—

17 Oktober 2016. “Pada Peksiminas 2014, UNP mengirim delapan utusan. Semoga tahun ini lebih meningkat jumlahnya,” harap pemuda asal Duri, Riau itu. Peksiminas merupakan iven dua tahunan yang diselenggarakan oleh BPSMI Dirjen Dikti Kemenristek Dikti. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas dan kemampuan praktis mahasiswa dalam menumbuhkan apresiasi terhadap seni, baik seni suara, seni pertunjukan, penulisan sastra, dan seni rupa. Peserta adalah mahasiswa yang mewakili daerah berdasarkan hasil seleksi Peksimida. (h/mg-sas)

Redaktur: Rahmadhani

Layouter: Syamsul Hidayat


12

RABU, 20 Juli 2016 15 Syawal 1437 H

PAYAKUMBUH & LIMAPULUH KOTA LELANG JABATAN

15 Pejabat Berebut Kursi Kadisparpora PAYAKUBUH, HALUAN—Dari 18 pejabat yang mendaftar, sebanyak 15 pejabat lolos seleksi administrasi lelang jabatan pimpinan tinggi pratama Dinas Pariwisata Pemuda Olahraga (Disparpora) Kota Payakumbuh. Saat ini mereka tengah sibuk mempersiapkan diri menjalani seleksi tahap berikutnya.

Akses Menuju Monumen PDRI Terus Dibenahi LIMAPULUH KOTA, HALUAN—Jalan menuju ke pusat Pembangunan Monumen Nasional (Monas) PDRI (Pemerintahan Darurat Rapublik Indonesia) di Nagari Koto Tinggi, Kecamatan Gunung Omeh, Kabupaten Limapuluh Kota, secara bertahap terus dibenahi. Sebagian jalan sudah dilebarkan dan dan diaspal hotmix. Pembenahan Jalan Tan Malaka oleh pemerintah pusat dan Pemprov Sumbar, dimulai dari batas Kota Payakumbuh sampai ke Sungai Rimbang Kecamatan Suliki. Juga ruas jalan lainnya yang sampai ke lokasi Monas PDRI. Pembenahan ini dilakukan dalam rangka memperlancar akses pengunjung maupun lalulintas ekonomi nantinya ke daerah destinasi wisata sejarah itu. Kepala Budparpora Limapuluh Kota, Novian Burano yang ditanya Haluan sekaitan pembangunan fasilitas pendukung di kawasan monument nasional mengatakan, tahun 2016 ini Jalan Tan Malaka ke Koto Tinggi dibenahi. Di Sungai Rimbang, Kecamatan Suliki misalnya, terlihat perbaikan jalan memasuki tahapan lapisan beton hingga ruas jalan menuju daerah penghasil jeruk siam Gunung Omeh, akan mulus secara bertahap. Masyarakat Limapuluh Kota dan sekitarnya mengharapkan, pemerintah pusat dan provinsi hendaknya memprioritaskan pembangunan jalan Koto Tinggi-Bonjo dan Koto Tinggi menuju Kabupaten Agam. Sehingga Koto Tinggi bisa ditempuh dari segala arah dan memudahkan masyarakat berkunjung ke kawasan itu nanti sekaligus memperlancar ekonomi masyarakat. Selain itu, warga daerah ini juga menyambut baik pernyataan Wakil Gubernur Sumbar, Nasrul Abit sewaktu hadir di Payakumbuh seiring acara halal bi halal IKPS (Ikatan Keluarga Pesisir Selatan), membuat warga Limapuluh Kota makin bersemangat untuk mendukung lokasi-lokasi wisata. Kepala Dinas Koperasi dan UKM, Kabupaten Limapuluh Kota, Yunire Yunirman mengatakan, dinas yang dipimpinya siap menampilkan hasil-hasil kerajinan tenun songket Halaban, Kubang, serta kerajinan bakul (kombuik), dan lain-lain sebagai cendra mata wisatawan yang berkunjung ke berbagai destinasi wisata daerah itu, setelah bangunan dan fasilitas Monas rampung. “Selain itu, kami juga telah siap sedia untuk menampilkan cendra mata bagi wisatawan yang berkunjung ke Rest Area Kelok Sembilan, Kecamatan Harau, BPTU-HPT Padang Mengateh, Kecamatan Luak, Lembah Harau, serta objek wista Monas PDRI di Koto Tinggi,” ujar Yunire. (h/zkf)

JALAN Tan Malaka dari batas Kota Payakumbuh menuju Koto Tinggi, sebagian sudah mulus. Saat ini pengerjaan jalan itu sudah sampai ke Sungai Rimbang, Suliki

www.harianhaluan.com

“Para pejabat itu akan bersaing m emperebutkan kursi Kepala Disparpora Payakumbuh,” ungkap Sekdako Payakumbuh Benni Warlis didampingi Kepala Sekretariat Pansel Lelang Jabatan Kadisparpora, Iqbal Bermawi, di Balaikota Pay-

akumbuh, Selasa (19/7). Dikatakan Benni Warlis, lelang jabatan Disparpora ini awalnya sepi peserta. Tapi, menjelang injuri time, Senin (18/7) sore, total peserta meningkat menjadi 18 orang. Lelang jabatan Disparpora ini, akan berlanjut dengan

penyampaian presentasi peserta di depan tim pansel, tentang bagaimana memajukan Disparpora ke depan. Visi dan misi ke-15 peserta dalam memajukan SKPD ini, sangat menentukan untuk dipertimbangkan menjadi orang nomor satu di Disparpora. Menurut Sekdako, presentasi peserta dalam jabatan itu, akan berlangsung di aula BKD Payakumbuh, Kamis (21/7). Tim penilai meliputi Sekdako Benni Warlis, Kepala BKD Ipon Satria Chan dan tiga dari akademisi dan

praktisi, yaitu Khairul Ikhwan (UNP), Elsantra Eka Putra (Badan Diklat Sumbar) dan Sevindrajuta (Universitas Muhammadyah). Ke-15 peserta lolos administrasi itu, merupakan pejabat eselon III di jajaran Pemko Payakumbuh. Mereka adalah Ir. Antoni Jaya, M.Si (Ka.Ketahanan Pangan), Drs. Aplimadanar (Sekretaris Disparpora), Drs. Atur Satria, (Kabag Tapem), Budhy Dharma Permana, S. Sos, M.Par (Kabid Kendali Program Disparpora), Dony Prayudha, S.STP (Camat Payakumbuh

Selatan), Dra. Elfriza Zaharman (Kepala Kesbangpol), Fauzi Firdaus, SP (Kasatpol PP), Herlina, SH, M.Si (Sekretaris Dinsosnaker). Berikutnya, Jhon Kenedi, S.Sos (Kabag Humas), Julpiter, SE, MM (Kabag Perekonomian), Hj. Sovita Yenuris, SH (Sekcam Payakumbuh Barat), Sufriadi, S.Sos, MM (Kabag Adum), Ir. H. Wal Asri, MM (Kabid Tanaman Pangan), Hj. Yuniri Yumirman, SE, M.Si, A.Kt (Irban Pendapatan dan Kekayaan) dan Zulfa Riyanti, S.S, M.SI (Sekretaris Dinas PU). (h/zkf)

KORUPSI BKD PAYAKUMBUH

Arda Wangsa Divonis 1 Tahun Penjara

HALALBIHALAL— Walikota Payakumbuh Riza Falepi dan Asisten I Yuherman, menyalami warga pada acara halalbihalal dan syukuran di halaman Kantor Camat Payakumbuh Utara, Selasa

HALALBIHALAL KECAMATAN PAYAKUMBUH UTARA

Wako: Jaga Suasana Kondusif PAYA K U M B U H , HALUAN— Kecamatan Payakumbuh Utara meraih sukses ganda. Selain selain merebut juara umum MTQ ke 37 jelang Ramadan lalu, juga sukses menjadi tuan rumah yang baik. Karena itu, keluarga besar Kecamatan Payakumbuh Utara menggelar syukuran atas prestasi tersebut sekaligus halalbihalal. Kegiatan itu berlangsung di halaman Kantor Camat Payakumbuh Utara, di Kelurahan Tigo Koto Diate, Selasa (19/7). Hadir

Walikota Riza Falepi juga Asisten I Yoherman, Asisten II Amriul Dt.Karayiang, Sekwan Erwan, Camat Payakumbuh Utara Nofriwandi, anggota DPRD, Muspika Kecamatan dan ratusan warga. Camat Nofriwandi menyebutkan, kegiatan ini utamanya sebagai ajang silaturahmi dalam suasana Idul Fitri bagi pegawai se Kecamatan Payakumbuh Utara bersama masyarakat. Selain itu juga sebagai syukuran dan pembubaran

panitia MTQ ke 37 Tingkat Kota Payakumbuh yang dilaksanakan akhir Juni lalu. Apalagi saat itu, Kecamatan Payakumbuh Utara berhasil meraih juara umum. Walikota Riza Falepi dalam sambutannya, memberikan apresiasi pada camat dan jajarannya serta masyarakat setempat, atas suksesnya penyelenggaraan MTQ tersebut. Bahkan bisa meraih juara umum MTQ ke 37 Tingkat Kota Payakumbuh. (h/zkf)

Murid SDN 04 Halaban Menuju FLS2N Nasional LIMAPULUH KOTA, HALUAN—Prestasi bidang pendidikan Kabupaten Limapuluh Kota patut diacungi jempol. Apalagi, salah seorang murid SD Limapuluh Kota berhasil terpilih untuk mengikuti Festival Lomba Sain Siswa Nasional (FLS2N) yang akan dihelat Agustus mendatang, di Manado,

Propinsi Sulawesi Utara. “Limapuluh Kota akan mewaliki Sumbar ke tingkat nasional pada FLS2N mendatang,” terang Radimas, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Limapuluh Kota didampingi Arius Ali, Kepala Bidang Pendidikan Dasar, Selasa (19/7) kemarin. Murid yang terpilih tersebut, yakni Halimatul Qarim dari

SDN 04 Halaban, Kecamatan Lareh Sago Halaban, akan mengikuti FLS2N kategori MTQ tingkat nasional. “Pada seleksi tingkat propinsi yang diikuti 19 kota/kabupaten se Sumbar, Halimatul Qarim berhasil juara I. Dia berhak mengikuti MTQ pada FLS2N tingkat nasional di Manado,” terang Radimas.(h/ddg)

PAYAK U M B U H , H AL UA N — T er da kw a dalam tindakan korupsi pada Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kota Payakumbuh, Arda Wangsa akhirnya divonis satu tahun penjara. Vonis tersebut, dijatuhkan hakim dalam sidang di Pengadilan Tipikor Padang, Selasa (19/7). “Terdakwa pada korupsi BKD, Arda Wangsa sudah divonis. Hakim Tipikor menjatuhkan vonis 1 tahun vonis karena terdawa melanggar pasal 3 Undang-Undang Korupsi,” ujar Andika, Kepala Seksi Pidana Khusus Kejaksaan Negeri Payakumbuh, kemarin. Sebelumnya, jaksa penuntut umum menuntut terdakwa dengan hukuman 6,5 tahun penjara dan denda Rp 200 juta. “Vonis hakim jauh lebih rendah dari tuntutan jaksa,” terangnya. Dari vonis tersebut, jaksa pikir-pikir untuk melakukan banding terhadap pu tu san Hakim Tipi kor Padang. “Terdakwa baru saja di vonis, untuk itu kita pikirpikir lagi melakukan banding atas putusan hakim ini,” terang Andhika. Sementara Kuasa Hukum terdakwa, Iskanda juga pikirpiki r terhadap keputusan Hakim Tipiko r Pad ang. Menurutnya, terdakwa Arda Wangsa tidak divonis satu tahun penjara, melainkan divonis bebas pada tindakan korupsi BKD Payakumbuh tahun anggaran 2005 itu. “Seharusnya Arda Wangsa divonis bebas. Karena terdakwa tidak bersalah dalam kasus ini. Berdasarkan keputusan hakim, kita pikir-pikir dulu,” ucap Iskandar. Korupsi BKD Kota Payakumbuh itu, berawal dari

Redaktur: Devi Diani

kegiatan Sistim Kepegawaian Daerah (Simpeg) ditahun anggaran 2005. Pada kegiatan tersebut, BKD melakukan pengadaan komputer serta aplikasi Simpeg senilai Rp 184 juta. Pengadaan Simpeg itu dikerjakan rekanan CV Melkadica Semesta. Tetapi setelah selesai dikerjakan, justru program Sistem Informasi Pegawai itu tidak bisa difungsikan. Semenjak itu, kegiatan pada BKD Payakumbuh itu mulai ditelusuri penegak hukum. Semenjak bergulirnya kasus dugaan korupsi BKD Payakumbuh, setidaknya dua terdakwa sudah divonis. Yakni mantan Kepala BKD saat kegiatan Simpeg berlangsung, Yusuf Yatim dan Syafrizal, staf BKD yang turut terlibat. Dari pengembangan kasus, Arda Wangsa sempat terlibat sebagai rekanan penyedia kegiatan Simpeg. Kejaksaan turut memanggil Arda Wangsa. Tetapi setelah tiga kali surat pemanggilan terhadap Arda, dilayangkan malah tidak diindahkan. Akhirnya, Kejaksaan Negeri Payakumbuh menetapkan Arda Wangs sebagai Daftar Pencarian Orang Kejaksaan Negeri Payakumbuh. Maret 2016 lalu Arda Wangsa berhasil ditangkap tim gabungan dari Kejaksaan Agung, Kejaksaan Negeri Payakumbuh serta dibantu petugas kepolisian. Arda Wangsa ditangkap sedang duduk santai di kafe kawasan Mall Metropolis, Bekasi. Setelah ditangkap, Arda dibawa ke Kejaksaan Negeri Payakumbuh itu mengikuti proses hukum selanjutnya hingga divonis 1 tahun penjara. (h/ddg)

Layouter: Rahmi


AGAM Basamo Mangko Manjadi

RABU, 20 Juli 2016 15 Syawal 1437 H

13

Warga Makan Bajamba di Rumah Dinas Bupati

MAKAN BAJAMBA — Bupati Agam, Indra Catri, Wakil Bupati Agam, Trinda Farhan, Muspida Plus bersama ratusan masyarakat makan bajamba di Rumah Dinas Bupati Agam. IST

Lingkar

Kembangkan Potensi Jeruk Gunung Omeh AGAM, HALUAN — Kabupaten Agam memiliki potensi untuk pengembangan jeruk gunung omeh dengan lahan sekitar 2.000 hektar yang tersebar di enam kecamatan. Hal tersebut dikatakan Kepala Bidang Hortikultura Dinas Pertanian Tanaman Pangan Hortikultura dan Peternakan (Dispertahornak) Kabupaten Agam, Zulmarni di Lubuk Basung, Senin (17/7). “Seluruh lahan itu berada di Kecamatan IV Angkek, Tilatang Kamang, Baso, Matur, Palupuh dan Kamang Magek,” katanya. Ia menjelaskan, pengembangan jeruk ini dimulai dari Kecamatan Palupuh, karena langsung berdekatan dengan kawasan jeruk gunung omeh di Kabupaten Limapuluh Kota. “Ini diikuti oleh lima kecamatan sentral penghasil jeruk lainnya. Saat ini luas kawasan pengembangan yang mulai menghasilkan sebanyak 612 hektar,” ujarnya. Hal ini dilakukan, lanjutnya, agar jeruk berkembang dan menguntungkan disegi ekonomi masyarakat. Untuk tahun ini, Pemerintah Kabupaten Agam juga melakukan pengembangan tanaman jeruk sebanyak 75 hektar pada 2016 dari bantuan pemerintah pusat. Pengembangan ini dilaksanakan di Kecamatan IV Angkek sebanyak dua hektar untuk satu kelompok tani, Tilatang Kamang sebanyak 35 hektar bagi 16 kelompok tani. Kemudian Kecamatan Baso sebanyak 21 hektar bagi empat kelompok tani, Matur sebanyak dua hektar bagi satu kelompok tani, Palupuh sebanyak lima hektar bagi dua kelompok tani dan Kamang Magek sebanyak 10 hektar bagi empat kelompok tani. “Kita juga telah memberikan sosialiasi program pengembangan kawasan jeruk kepada petani di wilayah itu pada 2 Mei 2016,” jelasnya. (h/nas/amc)

www.harianhaluan.com

AGAM, HALUAN — Bupati Agam, Indra Catri, Wakil Bupati Agam, Trinda Farhan, Muspida Plus bersama ratusan masyarakat makan bajamba, di Rumah Dinas Bupati Agam, dalam memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-23 perpindahan Ibu Kota Kabupaten Agam dari Bukittinggi ke Lubuk Basung, Selasa (19/7). Makan “bajamba” di mulai dengan upacara adat Minangkabau dan seluruh undangan upacara ikut menikmati “jamba” yang pemberian seluruh SKPD, Badan Usaha Milik Daerah (BUMD), perantau dan lainya. Hidangan makan “jamba” dengan lebih kurang 500 unit s empat diarak dari

halaman kantor Bappeda menuju halaman Kantor Bupati Agam dengan jarak sekitar 150 meter, yang diiringgi tari piring dan “tambua tansa”. Sesampai d i halaman kantor bupati, “jamba” turut disaksikan Bupati Agam, Indra Catri bersama Wakil Bupati, Trinda Farhan dengan unsur Muspida Plus, Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) dan lainnya, di sela upacara HUT ke-23 perpindahan Ibu Kota. “Dalam rentang 23 tahun belakangan, secara bertahap Kota Lubuk Basung sudah dapat kita benahi dan nikmati dengan berbagai program kegiatan pembangunan yang terselesaikan, di antaranya pembangunan fasilitas

umum, perkantoran, wisata dan lain sebagainya,” kata Indra Catri. Dikatakannya, makan bajamba adalah bentuk kebersamaan dengan masyarakat Lubuk Basung dalam membangun daerah. Kebersamaan ini terus dijalin demi pembangunan pusat Ibu Kota Kabupaten Agam. Tanpa kebersamaan, pembangunan tidak akan berjalan dengan baik. “Kalau diibaratkan seorang manusia, usia 23 tahun sudah beranjak mulai dewasa, yang akan menatap masa depan lebih baik. HUT ini adalah momen dalam mendorong pembangunan yang lebih baik,” jelasnya. (h/yat)

Pembangunan di Lubuk Basung Terus Bergerak AGAM, HALUAN — Pemerintah Kabupaten Agam memperingati 23 tahun Kota Lubuk Basung sebagai Ibu Kota Kabupaten Agam di halaman Kantor Bupati Agam, Selasa (19/7) di Lubuk Basung. Melalui peringatan HUT ini, akan semakin memotivasi dan semangat dalam melaksanakan mendukung pembangunan. Bupati Agam, Indra Catri dalam sambutannya pada acara HUT Ibu Kota Lubuk Basung ke-23, Bupati Agam mengatakan, melalui inovasi dan berbagai program kegiatan pembangunan, Pemerintah Kabupaten Agam terus

membenahi Lubuk Basung sebagai pusat pemerintahan. Sangat banyak pembangunan yang telah dilakukan, di antaranya meningkatnya jumlah pembangunan fasilitas umum, pemerintahan, pembangunan objek wisata, rehabilitas

Masjid Agung Nurul Fallah, Lubuk Basung, sebagai pusat tempat melaksanakan kegiatan ibadah. Kemudian di pusat kota Lubuk Basung, juga banyak pembangunan perumahan rakyat. “Pembangunan terus dilakukan, baik secara fisik maupun non fisik. Prasarana di Lubuk Basung terus dibangun, serta dilengkapi sebagai bentuk komitmen dan keseriusan kita bersama dalam membangun Ibu Kota Lubuk Basung lebih baik,” katanya. Dalam waktu lima tahun

terakhir, peningkatan pembangunan yang ditandai dengan peningkatan APBD Kabupaten Agam naik dua kali lipat menjadi Rp1,37 triliun pada 2015 dibanding tahun 2010 hanya Rp662 miliar. “Sebagai pusat pemerintahan, Lubuk Basung terus bergerak wilayah yang menjadi presentasi pembangunan di Kabupaten Agam,” jelasnya. Menurutnya, dengan peningkatan keuangan akan membuat peluang anggaran yang cukup besar untuk menga-

lokasikan belanja pembangunan infrastruktur. Dengan semangat berat sama dipikul ringan sama dijinjing, mari secara bersama-sama membangun Lubuk Basung. Ia juga menyampaikan, pembangunan tidak terlepas dari dukungan masyarakat. Percepatan pembangunan sangat ditentukan oleh sokongan secara bersama-sama. Ia juga mengucapkan terimakasih atas dukungan yang telah ditunjukan masyarakat selama ini dalam pembangunan. (h/yat)

Kabupaten Agam yang mempunyai potensi dan prospek yang sangat bagus dalam upaya mendorong eksistensi insan olahraga secera umum, sekaligus sebagai moment untuk menjalin silaturahmi. Dikatakan Bambang, ivent perdana yang digelar di Agam, juga bias dimanfaatkan petinju tinju sebagai salah satu ajang bagai para petinju Agam untuk mempersiapkan diri meng-

hadapi Porprov yang XVII tahun 2016 di Kota Padang. Ketua Umum Pertina Sumbar, Togi di Lubuk Basung mengatakan, pihaknya telah mempersiapkan segala fasilitas pendukung dalam acara Pertina tinju kali ini dan telah mempersiapkan juri dan dewan hakim sebanyak tujuh orang dari nasonal, supaya acara tersebut dapat berjalan sesuai harapan. (h/yat)

Pertina Helat Kejuaraan STE.D AGAM, HALUAN—Pengurus Persatuan Tinju Amatir (Pertina) Kabupaten Agam akan menggelar Kejuaraan Sarung Tinju Emas Daerah (STE.D) se-Sumbar dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) Lubuk Basung yang ke23. Kejuaraan ini akan dihelat di Gor Rang Agam dari 2224 Juli 2016. Kejuaraan ini akan untuk memperebutkan piala Bupati

Agam, Indra Catri. Acara Tinju Pertina ini akan dimulai Jumat depan sekira pukul 19.00 WIB. “Acara ini bertujuan supaya generasi muda khususnya Sumbar, atlet memiliki motivasi yang tinggi dalam berlatih dan berolahraga. Dengan begitu putra-putri Sumbar bisa terhindar dari aktivitas yang merugikan diri sendiri. Ketua Tinju Pertina Kabupaten Agam, Bambang

Warsito mengatakan, kejuaraan ini sebagai wujud komitmen yang tinggi oleh Pemkab Agam bersama Pengkab Pertina, serta insan olahraga Agam, untuk mendorong upaya menyemarakkan berbagai kegiatan yang bernuansa kemasyarakatan. Menurutnya, olahraga tinju ini merupakan salah satu cabang olahraga yang sangat diminati dan menjadi primadona masyarakat luas, termasuk di

Redaktur: Nasrizal

Layouter: Rahmi


14

RABU, 20 Juli 2016 15 Syawal 1437 H

Lingkar Desa Pasir Utama Diresmikan Sebagai Desa KB RAMBAH HILIR, HALUAN — Desa Pasir Utama, Kecamatan Rambah Hilir, Kabupaten Rokan Hulu, terpilih menjadi lokasi Kampung KB di Kabupaten Rokan Hulu Provinsi Riau. Desa ini terpilih sebagai Kampung KB, sebab telah memenuhi kriteria yang telah ditetapkan sesuai arahan Presiden RI Joko Widodo, yaitu tentang manfaat Program KB harus dapat lebih dirasakan secara langsung oleh masyarakat terutama yang berada di wilayah miskin, padat penduduk, tertinggal, terpencil, dan wilayah nelayan di seluruh tanah air. Demikian disampaikan Kepala Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) RI, Surya Chandra Surapaty, usai peresmian Kampung KB yang dilaksanakan di Desa Pasir Utama, Kecamatan Rambah Hilir, Kabupaten Rokan Hulu. “Dengan gencarnya pencanangan Kampung KB di seluruh wilayah oleh para gubernur dan bupati, Program KB diharapkan akan dapat bergema kembali dan menjangkau masyarakat terutama yang berada di desadesa, dusun-dusun, wilayah padat penduduk, wilayah miskin perkotaan dan kampungkampung di seluruh Indonesia,” tegas Kepala BKKBN, Surya Candra Surapaty. Diungkapkan bahwa, keluarga Indonesia akan menjadi keluarga yang berkualitas, jika pengendalian angka kelahiran tercapai, pertumbuhan penduduk seimbang melalui pengaturan kehamilan sebagai upaya membantu pasangan usia subur (suami-istri) yang muda untuk melahirkan dengan jumlah anak yang ideal. Sehingga dengan gerakan Kampung KB, diharapkan akan menurunkan angka kebutuhan ber-KB, yang tidak terlayani (unmet need) dari 11,4 persen menjadi 9,91 persen tahun 2019 sebagai target RPJMN. “Dengan demikian, Gerakan Nasional Revolusi Mental adalah bagian dari Revolusi Pancasila dengan mempraktikkan sila-sila Pancasila dalam kehidupan pribadi, keluarga, bermasyarakat, dan bernegara” terangnya. (h/gus)

RIAU DAN KEPRI TALANGI BIAYA PENGOBATAN PENGGUNA JAMKESDA

RSUD Purihusada Tembilahan Butuh Piutang TEMBILAHAN, HALUAN — Tak ingin pelayanan kesehatan kepada masyarakat terganggu, Direktur Utama (Dirut) Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Purihusada Tembilahan Irianto mengharapkan solusi terkait piutang biaya pengobatan masyarakat pengguna kartu Jamkesda yang ditanggung oleh pemerintah daerah Kabupaten Indragiri Hilir. Pasalnya, kata Irianto, beban pengeluaran RSUD Purihusada Tembilahan perbulannya mencapai sekitar Rp 1 M, sedangkan anggaran Jamkesda yang dikucurkan saat ini belum memadai untuk menutupi besarnya pengeluaran tersebut. Hal ini disampaikan Irianto saat menghadiri rapat dengar pendapat bersama Komisi IV Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Inhil, Senin (18/7). Memang pemerintah daerah melalui TAPD telah mengisyaratkan akan mengalokasikan sebesar Rp 12 M untuk dana Jamkesda pada APBD

SENGAJA DIBAKAR — Petugas Kepolisian Sabhara Polresta Pekanbaru menemukan lahan yang sengaja dibakar ketika melakukan patroli Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) 2016 di Pekanbaru, Riau, Selasa (19/7). Patroli rutin yang dilaksanakan Sabhara Polresta Pekanbaru ini guna mencegah meluasnya kebakaran hutan dan lahan yang terjadi di Provinsi Riau. ANTARA FOTO

perubahan nanti, namun yang menjadi persoalan katanya bagaimana menanggulangi besarnya pengeluaran pihak rumah sakit menjelang dana tersebut nantinya dapat dicairkan. “Saya berharap ada perhatian dan solusi dari pemerintah daerah untuk mengatasi persoalan ini, kalau menunggu anggaran perubahan bulan 11 baru bisa,” ujarnya dalam hearing. Sementara itu Ketua Komisi IV H Adrianto menegaskan akan menindaklanjuti hal itu bersama TAPD Pemda Inhil secepatnya, agar pelayanan di rumah sakit tetap berjalan lancar. (h/ags)

Napi Narkoba Tewas di Rutan DUMAI, HALUAN — Sofyan (38), narapidana di Rumah Tahanan (Rutan) Kelas II B Kota Dumai tewas setelah

mengalami penyumbat an pembuluh darah, Senin (18/ 7). Hal tersebut dibenarkan Kepala Rutan Kelas II B Kota Dumai, Muhammad Lukman. Ia mengatakan bahwa korban

(Sofyan.red) awalnya merasakan nyeri di dada sebelah kiri. “Saat itu kita langsung bawa ke RSUD Dumai untuk mendapatkan perawatan. Saat di rumah sakit dan mendapatkan perawatan, korb an meninggal dunia di rumah

sakit,” ungkap Lukm an melalui telepon selulernya, kemarin. Tambahnya, bahwa korban menghuni Blok D kamar nomor 25 di Rutan Kelas II B. Kejadian ini menurut medis, angin duduk atau penyempitan

pada pembuluh darah di jantung. “Korban terjerat kasus narkoba dengan masa hukuman 5 tahun penjara. Korban sudah dibawa ke rumah duka, untuk dikebumikan,” pungkasnya. (h/zul)

DISAMBAR PETIR

4 Rumah Terbakar di Sagulung SAGULUNG, HALUAN — Sedikitnya empat unit rumah milik warga yang tinggal di perumahan Griya Batuaji Asri tahap III, Sagulung, terbakar saat disambar petir, pada Minggu (17/7) sekitar pukul 15.00 WIB. Keempat rumah tersebut berada di Blok M 1 nomor 6,7,8 dan M 1 Nomor 16. Namun, dalam peristiwa tersebut tidak ada korban jiwa, t etapi kerugian ditafsirkan mencapai ratusan juta rupiah. Kobaran api pun berhasil dipadamkan ketika pemadam kebakaran tiba di lokasi. Saat ditemui di lokasi, Zam Zami, salah satu pemilik rumah di Blok M 1 No 7 membenarkan kejadian tersebut, akan tetapi ketika kejadian dirinya tidak berada di dalam rumah, melainkan bersama istri pergi ke luar ke SP Plaza untuk berbelanja. Sementara anak-anak juga sedang di luar, jadi rumah sedang dalam kosong. “Waktu itu saya tak ada di rumah, kami bersama istri sedang di SP Plaza belanja. Sedangkan, anakanak saya juga lagi main di luar. Jadi, rumah ditinggal

www.harianhaluan.com

dalam kondisi kosong,” kata Zam Zami, kepada wartawan, Senin (18/7) pagi kemarin. Dikatakan Zam Zami, saat kejadian itu dirinya tak tahu jika rumah terbakar disambar petir. Namun, dia mengatahui peristiwa itu ketika ditelepon oleh tetangganya bahwa rumahnya sudah terbakar. Sontak, ia pun bergegas pulang untuk melihat kondisi rumahnya. “Saya terkejut saat ditelepon tetangga saya, kemudian langsung bergegas pulang,” katanya menjelaskan, saat itu. Sesampainya dirumahnya, dirinya tak bisa berbuat banyak untuk menyelamatkan harta benda miliknya. Pasalnya, apinya lumayan cukup besar dan sangat cepat melalap semua bangunannya. “Semuanya ludes terbakar, hanya baju yang ada di tas saja yang bisa diselamatkan, lainnya itu tak bisa,” ungkapnya. Melihat rumahnya sudah gosong dilalap sijago merah, Zam Zami bersama keluarga pun terpaksa memilih untuk menumpang dirumah tetangganya di Blok O 1 No 15, milik

Acong. Sama halnya disampaikan Romi (30), pemilik rumah Blok M 1 No 8 mengatakan, jika peristiwa itu terjadi saat hujan lebat turun yang disertai petir yang kuat h ingga ru mahnya jadi ikut korban terbakar. “Saat itu saya lagi di kamar sedang baring-baringkan badan. Memang, waktu itu ada tiga kali suara petir sangat hujan ditambah hujan deras, tapi suara petir yang ketiga kalinya kuat sekali,” ujar Romi dengan ketakutan. Dia juga mengatakan, jika rumah Zam Zami disambar petir hingga terjadi t er jadi korsl et ing listrik yang berujung kebak aran di peka rangannya. Tapi, ia mengetahui kebakaran itu saat mencium ada bau tak enak yang masuk ke dalam rumahnya, dia pun mencari sumber bau tersebut. Ketika ke luar rumah melihat di bagian atap sudah ada api yang menjalar, sesaat itu juga dia langsung panik dan berteriak minta tolong. “Saat saya lihat api, saya langsung minta tolong ke-

Redaktur: Nova Anggraini

pada warga, dan sempat memadamkan api dengan alat seadanya sebelum mobil pemadam datang ke lokasi,” kata Romi lagi. Di tempat terpisah, Camat Sagulung, Abidun Pasaribu, yang juga ikut ke lokasi melihat kejadian menuturkan, pihaknya merasa prihatin atas peristiwa yang telah terjadi pada warganya. Tapi ia beruntung tak ada korban jika, jadi nantinya pihaknya akan membantu untuk mencari bantuan untuk meringankan beban korban kebakaran tersebut. “Sudah kita tinjau rumah korban itu, kita pun akan cari bantuan untuk meringankan beban korban. Kemungkinan ada yang mau membantu seperti s emen, pasir dan tenaga. Dari pihak Dinsos juga kita minta bantuan,” kata Abidun. Pantauan di lokasi perumahan tersebut, puingpuing dari kebakaran itupun langsung dibersihkan oleh pemilik rumahnya. Mereka pun menyisakan barang yang bisa kembali dipergunakan, sementara pihak kecamatan mendata para korban kebakaran tersebut. (h/ded)

Layouter: Rahmi


PARLEMENTARIA DPRD SIJUNJUNG

RABU, 20 Juli 2016 15 Syawal 1437 H

15

TARIK WISATAWAN

Pariwisata Butuh Pengembangan Lingkar

Lembaga Layanan Publik Diminta Berinovasi SIJUNJUNG, HALUAN — Anggota Komisi III DPRD Sijunjung Elfa Endayani berharap agar pelayanan publik, baik di bidang kesehatan maupun administrasi kependudukan dan pelaELFA ENDAYANI yanan lainnya tak ragu untuk melakukan inovasi agar bisa memberikan layanan terbaik bagi masyarakat Kabupaten Sijunjung. “Tak perlu malu mencontoh inovasi pelayanan dari daerah lain, karena bukan berarti mencontek hal buruk. Mencontoh di sini artinya mengadopsi inovasi yang bisa diterapkan, lagi pula tentu tidak semua diadopsi. Setiap wilayah, kan, memiliki karakter masing-masing untuk disesuaikan,” kata politikus wanita Golkar ini. Ia mencontohkan, seperti pelayanan di Kantor Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil, inovasi terbaru yang harus diterapkan adalah bagaimana pelayanan pembuatan EKTP dapat terukur. Terdapat standar pelayanan seberapa lama proses dimulai, pembuatan hingga KTP jadi dan bisa diambil. “Informasi terkait proses dan lama layanan juga sebaiknya disosialisasikan misalnya dengan menempelkan informasi tersebut pada papan informasi,” ungkapnya. Apalagi, tambahnya beberapa pejabat terkait telah ada yang mengikuti Pendidikan dan Latihan Kepemimpinan (Diklatpim) mengenai inovasi-inovasi yang dapat dijalankan dilayanan publik milik pemerintah, maka harus benar-benar diaplikasikan. “Tidak ada salahnya bila melakukan inovasi-inovasi serupa yang telah dilakukan pelayanan publik milik swasta sepanjang yang dilakukan tidak menyalahi aturan,” sebutnya. (h/ogi)

SIJUNJUNG, HALUAN—Kabupaten Sijunjung memiliki pesona keindahan alam yang tak kalah dengan daerah lain di Indonesia, seperti Kawasan Wisata Musiduga dan objek wisata lainnya yang tidak kalah indah dengan pesona keindahan alam yang ditawarkan daerah lainnya dan perlu adanya perhatian yang serius dari pemerintah daerah Kabupaten Sijunjung. Hal tersebut diperlu digalakkan,” sampaikan anggota katanya. Komisi II DPRD SiAprisal PB juga junjung Aprisal PB menambahkan adaterkait kurangnya mipun langkah-langkah nat wisatawan untuk yang dapat dilakukan berkunjung ke Kabupemerintah daerah paten Sijunjung. yakni dengan terus Menurut poltisi Parmendorong meningtai Amanat Nasional katkan promosi me(PAN) tersebut, pelalui ajang kegiatanAPRISAL PB ngembangan serta pekegiatan bersifat nasiningkatan sarana penunonal maupun injang di sektor pariwisata tersebut ternasional untuk mengenalkan secara langsung mampu menarik kawasan-kawasan potensi daerah, wisatawan dalam daerah, luar daerah seperti pameran wisata, parade hingga mancanegara dan men- band dan lainnya. datangkan pundi-pundi pendapatan “Kepala daerah bersma dinas asli daerah (PAD) sebagai penggerak terkait harus kreatif dalam rangka laju perekonomian daerah. mencari dana pengembangan sektor “Sektor pariwisata Kabupaten pariwisata dengan melihat berbagai Sijunjung memiliki potensi yang macam sektor-sektor yang memiliki besar kepada daerah yang wajib potensi besar untuk dikembangkan. menjadi fokus pemerintah daerah Percuma wisata mendukung, untuk mengembangkannya. Kein- namun akses jalan penghubung dahan alam di kawasan wisata tidak memadai. Dan dalam Musiduga tersebut yang telah menanggapi hal tersebut DPRD banyak ditawarkan kepada para Sijunjung siap mendukung dan wisatawan dengan melalui ber- menjembatani pengembangan bagai macam promosi. Sebab itu, sektor pariwisata yang saat ini yang upaya mengembangkan sektor masih terkendala infrastruktur yang pariwisata dengan langkah-lang- minim sehingga sukar terjangkau kah tepat dalam ajang pengenalan wisatawan,” ucapnya. (h/ogi)

Perusda Harus Bisa Jadi Sumber PAD SIJUNJUNG, HALUAN — Anggota Komisi II DPRD Sijunjung Aroni Basri ST mengatakan bila ditangani dan dikelola dengan baik maka Perusahaan Daerah (Perusda) milik Pemerintah daerah Sijunjung dapat berkontribusi meningkatkan APBD Sijunjung melalui pendapatan asli daerah (PAD), dan diharapkan perusda dapat terus

RUMAH DIJUAL/DIKONTRAKKAN

DIKONTRAKKAN: Paviliun di Jl. Surabaya Blok D/10 Ulak Karang Selatan Asratek. Cocok untuk keluarga baru. Hub: 082384180011

Dijual Rumah Luas tanah 360 m2. Lantai bawah dengan 4 kamar tidur 2 kamar mandi.. Lantai atas dengan 2 kamar tidur 1 kamar mandi dan ruang tamu. Terletak di jalan proma no. 3 Belakang Balok Bukittinggi. Sertifikat Hak Milik. Yang berminat hubungi Hp: 081319854811

Komplek Permata Mas-Lubuk Buaya (+200m dari Jalan Utama) Type 36, Lt. Keramik, 2 Kamar. Harga 150 jt (Nego). Hub : RIL / ALI HP. 085365655605. (Tanpa Perantara)

DIJUAL SEBIDANG TANAH Di Air Pacah Luas 1.320 M2, SHM, Harga Nego. Bagi yang berminat Hub : 0813 8899 8923 JUAL RUMAH. 3 Kamar Tidur, 2 Kamar Mandi, PLN, PDAM, Telp Rumah, garase. Alamat: Jln. Tanjung Indah V Blok C, No.20 A, Lapai Kota Padang. Harga Rp500 jt Nego. Hubungi Eky: 081363010182.

Dijual ruko permanen 2011 dg harga murah tiga lantai yang berada di pusat kota. Luas tanah 335 M2, luas bangunan 400 M2 (Lt 1 : 9 x16 M, Lt II : 10x19 M, Lt III :8x10 M. Pondasi sumuran, struktur besi ulir dan interior modern. Lokasi Labuah Basilang, Payakumbuh dekat kampus Unand II, 200 M dari Rumdis Walikota.Cocok utk kantor, hunian, toko dan kos-kosan. Serius, Hub : 083287052018. DIJUAL RUMAH TINGGAL, Di Jl. Dobi V No. I padang, kampung Pondok - Kota, ukuran panjang 16 m, lebar 9 m, SHM, Harga 1 Milyar Nego. Minat hub: 0852 1574 1549 / 0823 9099 6930

DIKONTRAKAN RUMAH DI JLN. UJUG GURUN NO. 58. PEMINAT HUB: 0852 744 63439 www.harianhaluan.com

NGALAU LAGUANG — Objek Wisata Alam Ngalau Laguang Nagari Air Hangat Kabupaten Sijunjung

1 (satu) bidang tanah Hak milik, luas 1.125 m2, lokasi dekat masjid dan perumahan dekat pusat kota, kel. Anduringt, Kec. Kuranji. Harga Nego & 1 (satu) bidang tanah Hak Milik, luas 1.000 m2, Kel. korong Gadang, Kec. Kuranji. Minat Hub.0813 6358 0062

Sebidang tanah HM luas 316 m HOK, terletak di Komp. Perumahan Palm Griya Indah II/ c9 Korong Gadang Kuranji. Tampa perantara, Hub 0812 755 1965

DIJUAL MOBIL

Daihatsu Ayla Roda 4 Th.2014. Tangan Pertama, Warna Silver Metalik, Mulus, Pajak Baru Dibayar. Hub : HP. 081267632460 FORD RANGER DOUBLE CABIN 4X4Tahun ‘08, 2 unit, warna silver dan hitam,plat BA, kondisi mobil bagus, mulus, mesin terawat dan siap pakai, orisinil, Asuransi All Risk, nego. Hub: 087895733338, 081267333302

DI JUAL 2 (dua) unit mobil Nissan PKC 211 Tahun 2004, beserta dengan tangki Kapasitas 14. 000 liter, harga 155jt (nego). Tanpa Perantara Hub : 0812 6690 3003

berinovasi menghasilkan PAD. Aroni Basri menilai, potensi perusda di Kabupaten Sijunjung untuk meningkatkan PAD sebenarnya cukup besar. Salah satu contohnya, Sijunjung memiliki lahan perkebunan sawit yang luas, yang

ARONI BASRI

BROTHER MASSAGE, Pijat Refleksi, tradisional dan capek2.oleh tenaga pria profesional dan berpengalaman. bersedia dipanggil ke tempat. Hub. 0822 8374 7141

OLISINDO SERVICE, melayani salon mobil, cuci mobil, cuci karpet, tukar tambah ban plat. Jl. Adinegoro No. 30, Arah Lubuk Buaya (Depan Perumahan Lubuk Gading. HP. 0812 6684 0106

TRADITIONAL MASSAGE, MELAYANI PIJAT KEBUGARAN DAN PENGOBATAN, PEMIJAT PROFESSIONAL PRIA, HU BUNGI. 0822 8497 6339

MON ACCESORIES MOBIL, menerima pasang kaca film, alarm, central jok, power window, audio mobil, service dll. Jl. Ujung Gurun No. 148 Padang.

S TO C K I S T XAMTHONE PLUS, sedia paket hemat dan delivery, Dahsyat!, Insya Allah menyembuhkan. Jln Gang Singgalang 4 Depan Rs. Ibnu Sina Padang, Call. 085274336308 RS SITI RESWARI, menerima persalinan umum dan BPJS, dan Reswari Florist menerima pesanan karangan bunga, Hub. 0852 6371

SOFTWARE SERVER PULSA MU RAH, tapi bukan murahan sudah teruji kehandalannya, langsung diinstalkan dan tinggal pakai.Hub Wardoyo Jln. Tanjung Indah V Blok C/36 Lapai Padang. Hub. (0751) 7055027, 085263978000

LAMPU LED US, dengan Kipas, tinggal colok ke power bank atau laptop. Juga terima jasa instal laptop/komputer, game pc/ android/ipad/iphone,hub 081261888142 (sms) TOKO ASTAGFIRULLAH, menjual sparkpart mobil, olie, service dll. Jl. Lubuk Lintah No. 22. Hub. 0812 6614

CV. CINTA RASA CATERING , Menerima Pesanan untuk Pesta Perkawinan, Penataran dan Peresmian Kantor,menyediakan pesanan untuk rendang, gulai kalio ayam, Samba buruk2 (ladotanak,samba ladobawok,ladoterasi,lado bada, dll. Alamat Jln. Pasir Putih Blok M No. 2. Telp. (0751) 447592, 0813 74100 307-0812 76123 679

BARCELONA CAFE, Nobar, Jajanan Bofet Della ( Nasi Goreng, Aneka Jus, Sup Darek dll) Menyediakan tempat acara ultah, makan bersama, buka 24 jam. Jln Dr. Wahidin No.1 (depan Kantor PLN Sawahan. Hub. 0823 8846 7417 Mampir yook di Cafe Break..! jln. agus salim no.14 padang (samping BCA sawahan) bisa nobar, buka bareng, wifi, karaoke keluarga, nuansa tempo doeloe. harga terjangkau dan rasa memuaskan. open full time.

CVDORA SATYAINSANI, usaha jasa angkuatan sewa melayani: Padang (P. Sidempuan, P. Siantar, R. Perapat, Medan, Aceh, Bengkulu).Jl.Lapaisampingkantor INTEL TNI AD. Padang. Hp. 081263385860

bisa dikelola perusda. “Namun, agar dap at m e mb e r i k a n keuntungan dengan PAD, Perusda harus ditangani dan dikelola secara profesional. Begitu juga dengan

modal usaha yang memadai,” kata politikus PAN ini. Dengan pemberian modal usaha melalui APBD, Aroni Basri berharap di tahun-tahun mendatang tidak ada lagi perusda yang hanya membebani APBD. Tapi harus lebih menghasilkan. Sehingga mod al yang diberikan pemerintah tidak hanya untuk biaya operasi-

ONE PIECE VARIASI, Masang Kaca film, stiker, branding, dll. Jl. ST. Syahrir. No. Hp. 081374315278 AL HAADI ZIARAH TOUR & TRAVEL, Penyelenggara resmi haji khusus dan umrah. Jl. S. Parman No. 152 A. Telp. (0751) 7057746 / 7057747. Hp. 08126764737

onal, namun dapat menghasilkan keuntungan dan jika masih ada perusda yang belum dap at m enghasilkan , DPRD akan mengusulkan agar per usda-perusda tersebut ditutup atau dimerger saja. “Untuk apa ada perusda jika hanya terus membebani AP BD d an t i dak m eng hasilkan,” kritiknya. (h/ogi)

ARAW FILM, KACA FILM & CUTTING STIKER, melayani penjualan dan pemasangan kaca film, aneka sticker samblas dan cutting stiker. Jl. Veteran No. 91 Padang. Hub. 085264697457

OLISINDO SERVICE, melayani Service, ganti oli, cucian mobil, dll. jln. Adinegoro No. 38, Depan perumahan Lubuk Gading Permai, arah ke Lubuk Buaya. Saat ini dibuka lowongan untuk tenaga kasir, datang langsung ke alamat Kami. Hub: Bapak Reza 081266840106 SERVICE AC ( AIR CONDITIONER), special AC mobil & Spare Part. Melayani pemasangan AC, antar jemput ke alamat. Jln. Ujung Gurun No. 77 Padang. Hub: 0751-7814716

ALFA RENTAL MOBIL, antar jemput bandara, rental kendaraan harian, mingguan, bulanan, Avanza, Xenia, Innova, APV, Fortuner, Harga relatif, Unit ready, Hub. 0751-9970033,

PT. BUNDA WISATA NUSANTARA, melayani penjualan tiket pesawat semua maskapai. Harga bersahabat. Jl. Raya Pitameh No. 1 Telp. 0751-74154, Hp. 08126772460-081374809222 Padang PT RATU JAYA TOUR & TRAVEL, Jl. S.Parman No 123 Ulak Karang. Telp. (0751) 7058386, 8260961, 8260878

DIBUTUHKAN : Pria untuk Sopir Truck Fuso Engkel Roda 6 Tipe 220ps TI Muatan 20 s/d 22 Ton. Lamaran Dikirimkan Ke : PT. TINA DIMANS RAYA AQUA Jl. Veteran No. 80 A, Padang DIJUAL CEPAT SUZUKI ESCUDO TAHUN 2000, PAKAI SENDIRI, TERAWAT, WARNA KUNING METALIK MINAT HUB. 071266096689 DAN 085263801756

STNK BA 1740 QQ, An. VEMMI MAX. Hilang sekitar kota Padang. Bagi yang menemukan harap lapor ke Pos Polisi terdekat

Dijual Rumah Luas tanah 360 m2 Lantai bawah dengan 4 kamar tidur 2 kamar mandi.Lantai atas dengan 2 kamar tidur 1 kamar mandi dan ruang tamu terletak di jalan proma no. 3 Belakang Balok Bukittinggi. Sertifikat Hak Milik Yang berminat hubungi Hp: 081319854811 Redaktur: Nova Anggraini

Layouter: Rahmi


16

SENGGANG

RABU, 20 Juli 2016 15 Syawal 1437 H

Harian Umum

Mencerdaskan Kehidupan Masyarakat

Hargai Proses, Panen Pada Waktunya

M

itu semua proses yang harus di lewati dan ujian yang aka mengangkat derajat manusia nantinya. “Jika sabar menghadapi cobaan, ujian dan proses itu, maka kebahagia akan mengiringi. Ibaratnya, siapa yang menanam dengan penuh kesabaran. Maka akan memanen hasilnya dengan melimpah juga,” pesan Ahmad Hosen. Baginya kehidupan ini harus di isi dengan ilmu dan pengalaman. Maka, dengan rajin membaca akan banyak mengetahui. Sekolah yang dipimpinnya itu baru berpisah dengan sekolah induk di SMA N 1 Pasbar (sekolah filial) pada tahun 2014 lalu. Namun, dia yakin sekolah yang baru berpisah itu akan bisa menghasilkan lulusan yang berkarakter. Apalagi, saat ini sudah banyak anak didiknya yang bekerja di Pasbar sebagai guru. Maka bertambah senang hatinya melihat ada penerus darah tanpa tanda jasa di

darah muridnya dulu. “Di sini saja (SMA N 2 Pasbar) sudah ada murid saya dulu. Senang rasanya melihat mereka,” katanya dengan nada penuh syukur. Tetapi, satu hal yang tidak pernah di pungkiri, kata Ahmad Hosen dalam setiap proses kehidupan gagal itu sesuatu hukum alam. Diibaratnya telur ikan dari muara tidak akan berhasil semuanya menjadi ikan, ada banyak kendala yang dihadapi sehingga telur itu tidak jadi ikan. “Begitu juga dengan sekolah. Memang tidak semuanya sukses, itu memang kita sadari. Tetapi, dengan usaha yang dilewati maka akan mendapatkan hasilnya,” tutup Ahmad Hosen. (h/ows)

AHMAD HOSEN

elihat anak didik yang pernah bersamanya selama 3 tahun dan berhasil dalam meniti masa depan, merupakan kebahagian yang tidak ada nilainya bagi Ahmad Hosen, Kepala Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 2 Pasaman, Kabupaten Pasaman Barat (Pasbar). Ketika Haluan bertandang ke sekolah yang dipimpinnya di Batang Toman, Selasa (19/7), Ahmad Hosen bercerita bagaimana bahagianya dia ketika melihat anak didiknya sukses. Namun, sukses yang dinilai mengikuti proses, bukan sukses yang instan. Untuk itu, dia selalu berpesan kepada anak didiknya untuk selalu jujur dalam kondisi apapun, baik dalam ujian sekolah maupun dalam kehidupan. Apalagi, saat ini pendidikan karakter yang digalakkan oleh Kemendikbud untuk membentuk anak didik yang berkarakter. “Makanya saya sangat menghargai pendidikan yang berintegritas, pendidikan yang jujur. Itu dalam segala aspek,” katanya mengawali cerita. Ia sangat bahagia ketika anak didiknya sukses, seperti menjadi wakil bupati di suatu wilayah. Ia meyakini setiap manusia dalam mengawali kehidupan ini pasti mengalami ujian dan cobaan. Tetapi,

www.harianhaluan.com

Redaktur: Ryan Syair

Layouter: Syamsul Hidayat


B LA

Harian Umum

Mencerdaskan Kehidupan Masyarakat

RABU, 20 Juli 2016 15 Syawal 1437 H

17

Candreva Bakal Tinggalkan Lazio ROMA, HALUAN — Untuk mendapatkan tantangan baru, Antonio Candreva memilih untuk meninggalkan Lazio.Candreva sendiri sudah empat musim terakhir memperkuat Lazio sejak dibeli dari Udinese pada musim panas 2012. Sejak berseragam Biancocelesti, Candreva jadi salah satu winger terbaik di Italia. Tak cuma itu, Candreva menebalkan statusnya sebagai bintang utama Lazio dengan balutan ban kapten di lengan kirinya. Total sudah 191 penampilan dibuatnya dengan torehan 45 gol. Selama memperkuat Lazio, Can-

dreva cuma mendapat satu gelar Coppa Italia pada musim 2012/2013. Oleh karenanya, Candreva pun merasa kariernya sebagai pemain Lazio sudah cukup dan sudah saatnya mencari tantangan baru di usianya yang kini

menginjak 29 tahun. Kebetulan dua klub Italia, Inter Milan dan Napoli, dikabarkan ngebet mendatangkan Candreva meski sampai saat ini belum ada kesepakatan transfer sama sekali.Disinyalir kubu Lazio-lah yang menahan kepergian Candreva. Meski demikian, pihak Candreva sendiri ingin pergi dengan baik-baik dari Olimpico.”Dia bergabung dengan Biancocelesti dan bahkan diejek beberapa fans,” ujar agen Candreva Federico Pastorello kepada Tele Radio Stereo. Lebih jauh sang agen

mengharapkan fans Lazio untuk merelakan kepergian Candreva. ”Dia membawa Lazi o memenangi banyak pertandingan, tapi Antonio sekarang sadar bahwa dia butuh tantangan baru. Fans tidak harus marah atau sedih, ini sesuatu yang logis terjadi antara klub dan pemain, di mana klub memutuskan untuk pisah jalan,” sambungnya. Untuk menambah pengalaman baru, Candreva membuka kesempatan untuk bertanding di luar Italia nan-

tinya.”Itu bukan berart i kami pergi dengan cara tidak baik. Pengalaman seperti ini sudah membuatnya menjalin hubungan yang sangat baik selama bertahun-tahun dengan presiden (Claudio Lotito), pelatih, rekan setim, dan fans. Jika dia pergi, maka dia pergi dengan senyuman. Antonio juga tengah mempertimbangkan opsi bermain di luar Italia,” demikian Pastorello soal klub Candreva selanjutnya. (h/san)

CANDREVA

Agen Bantah Giroud ke Napoli LONDON, HALUAN — Agen striker Arsenal Olivier Giroud, Michael Manuello membantah Giroud akan pindah ke Napoli. Seperti diberitakan sebelumnya, The Gunners dikabarkan mengajukan penawaran kepada Partenopei untuk mendatangkan striker Argentina Gonzalo Higuain. Giroud menjadi bagian dari penawaran itu plus 60 juta euro untuk Napoli. Setelahnya agen Giroud, Michael Manuello, sempat menyambut positif potensi kepindahan kliennya ke Naples. Meskipun, belakangan kubu Napoli menyatakan hanya akan melepas Higuain apabila klausul rilisnya sebesar 94 juta euro dipenuhi. Sejak didatangkan ke London Utara pada 2012, Giroud memperlihatkan inkonsistensi. Namun

demikian, kepindahan Giroud hanya mungkin kalau Arsenal sudah tidak lagi menginginkannya.”Semua yang saya baca tentang Giroud tidak benar,” sahut Manuello kepada Tuttomercatoweb. Lebih jauh dirinya menegaskan kalau dia tidak sedang mempertimbangkan tawaran dari klub manapun untuk kliennya. ”Secara pribadi, semua yang saya katakan adalah apabila Arsenal ingin menjual dia maka kita lihat apa yang terjadi. Tapi sekarang adalah dia masih seorang pemain Arsenal, dan kami tidak tidak sedetikpun mempertimbangkan tentang proyek lain. Saya ingin menegaskan hal ini,” sambungnya. Mengenai kabar tentang kepin-

dahan ke Napoli, dirinya sama sekali tidak mengetahuinya. “Saya tidak tahu darimana kabar ini datang, kami tidak pernah berbicara dengan Napoli dan tidak ada orang lain di atas saya yang bisa melakukan hal tersebut. Kami butuh mengklarifikasinya,” sambungnya. Manuello menyebut Arsenal akan membeli penyerang lain, lan-

taran Danny Welbeck masih berkutat dengan cedera. Dengan demikian, persaingan di lini depan akan semakin ketat.”Hal itu cukup normal kalau Anda bermain untuk sebuah tim yang hebat maka wajar apabila Anda menghadapi kompetisi yang kuat,” cetus Manuello. (h/ net)

GIROUD LATIHAN PRA MUSIM BARCELONA

Hanya Diikuti 10 Orang BARCELONA, HALUAN — Barcelona memulai latihan pra musimnya dengan 10 pemain. Mayoritas pemain dari skuat utama Barcelona masih berlibur. Namun, karena persiapan pramusim sudah harus dimulai, mau tidak mau Luis Enrique harus memulai latihan walau dengan apa adanya. Ambil contoh Lionel Messi. Bintang asal Argentina itu memang sudah kembali ke Barcelona setelah berlibur ke Bahama, Ibiza, dan Formentera. Namun, seperti diberitakan Marca, mayoritas pemain utama Barca baru akan kembali berlatih pada 1 Agustus 2016. Liburan yang lebih panjang itu diberikan kepada mereka yang memperkuat tim nasional negara masing-masing di turnamen internasional musim panas ini. Messi adalah salah satunya.

www.harianhaluan.com

Pemain-pemain lainnya yang juga diberikan kesempatan libur lebih panjang adalah Gerard Pique, Ivan Rakitic, Sergio Busquets, Andres Iniesta, Jordi Alba, Thomas Vermaelen, Claudio Bravo, dan Javier Mascherano. Sementara itu, beberapa pemain yang tim nasionalnya berlaga di semifinal dan final Piala Eropa 2016, se-

pert i Marc-And re ter Stegen, Lucas Digne, dan Samuel Umtiti, baru akan kembali ke klub pada 8 Agustus 2016. Dengan banyaknya pemain yang sedang berlibur, Enrique akan memulai sesi latihan pramusim dengan 10 pemain saja yaitu Luis Suarez, Munir El Haddadi, Sergi Roberto, Adriano, Aleix Vidal, Jeremy Mathieu, Jordi Masip,

ENRIQUE hanya memimpin 10 orang pemain Barcelona latihan. net

Redaktur: Arda Sani

Denis Suarez, Alen Halilovic, dan Sergi Samper. Seperti dilansir Marca, karena minim, ada kemungkinan Enrique akan memanggil pemain dari tim junior. Persiapan pramusim Barca dimulai pada Selasa (19/7) pagi waktu setempat. Ke-10 pemain yang disebutkan di atas dijadwalkan akan menemui staf medis untuk melakukan tes medis pramusim. Setelahnya, pada Rabu (20/7), latihan akan dimulai. Barca akan melakukan uji tanding melawan Celtic pada 30 Juli 2016. Mengingat pada saat itu banyak pemain utama belum bergabung, Enrique diprediksi bakal menurunkan sejumlah pemain dari tim junior. Setelahnya, ada tiga uji tanding lainnya yang mereka lakukan: Menghadapi Leicester City (3/8), Liverpool (6/8), dan Sampdoria (10/8). (h/net)

Layouter: Wide


18

OLAHRAGA

RABU, 20 Juli 2016 15 Syawal 1437 H

Nil Rekomendasikan Tiga Pemain PADANG, HALUAN — Pelatih kepala Semen Padang Nil Maizar merekomendasikan tiga anak asuhnya untuk memperkuat timnas Indonesia pada Piala AFF 2016 nanti. Nil sangat mendukung para pemain untuk bisa membela timnas Indonesia. Nil sempat merasakan sulitnya mendapatkan pemain terbaik yang diinginkannya ketika membesut timnas pada Piala AFF 2012 lalu. Saat itu, terjadi dualisme kepengurusan dan KPSI melarang klub-klub ISL melepas pemainnya sehingga timnas hanya diisi oleh pemain dari IPL. Tiga orang pemain yang dinilai layak dan pantas masuk tim nasional adalah Irsyad Maulana, Vendry Mofu dan Novan Setya. Ketiganya dinilai memiliki permainan yang cukup baik dan kerap berkontribusi bagi tim. “Irsyad itu pemain muda dan dia konsisten di setiap laga. Mofu juga gelandang yang memberikan kontribusi bagus dalam 10 laga (TSC) dan Novan mulai menunjukan performa terbaiknya,” ujar Nil Maizar yang juga pernah melatih timnas Indonesia ini, Selasa (19/7). Soal pemanggilan pemain oleh timnas saat ini masih terjadi tarik ulur. Banyak klub keberatan jika kehilangan pemainnya karena tidak ada kejelasan apakah kompetisi akan libur saat Piala AFF digelar. Namun demikian, Nil berharap klub-klub bisa melepas pe-

MASUK TIMNAS — Pelatih Semen Padang merekomendasikan Irsyad Maulana untuk masuk timnas Indonesia. Hal itu tidak terlepas dari penampilan gemilangnya bersama Semen Padang. HUDA PUTRA

main yang memang dibutuhkan timnas. Ketika d itanya seandainya pemainnya dipanggil ke timnas, sementara Semen Padang sedang berj uang di kompetisi, Nil akan memberikan pemainnya tersebut untuk membela panji negara di pentas internasional namun akan dilakukan pembicaraan terlebih dahulu. “Kalau ada pemain yang dipanggil sebaiknya dilepas. Untuk jumlahnya, mungkin bisa dibicarakan, ada banyak cara. Pasti ada pengaruh. Satu saja penggaruh apa lagi tiga pemain. Jadi perlu diskusi panjang untuk pelepasan pemain,” lanjut dia. Timnas Indonesia dijadwalkan menggelar training center atau pemusatan latihan sebagai persiapan menghadapi Piala AFF 2016 pada November. Asisten Pelatih timnas Indonesia, Wolfgang Pikal, mengatakan kalau TC kemungkinan digelar selama empat hingga enam minggu. Dia menilai jangka waktu tersebut sudah cukup ideal berdasarkan pengalamannya ketika persiapan di Piala AFF 2010 silam. (h/san)

SSB Padang Alai Dilepas Bupati PADANG PARIAMAN, HALUAN — Bupati Padang Pariaman, H. Ali Mukhni, melepas secara resmi tim Sekolah Sepakbola (SSB) Padang Alai Kecamatan V Koto Timur, untuk bertanding mewakili Sumatera Barat pada piala Danone di Jakarta. Bupati meminta para

pemain untuk menampilkan permainan terbaiknya saat pertandingan nanti. “Anak-anak SSB Padang Alai merupakan duta Sumatera Barat, untuk itu nama baik daerah ini harus diperjuangkan, sehingga mampu meraih prestasi terbaik,”

ujar Ali Mukhni, saat melepas kesebelasan SSB Padang Alai, Selasa (19/7), di halaman kantor Walinagari Gunung Padang Alai. Menurut Bupati, pertandingan piala Danone ini merupakan pertandingan yang sangat bermutu dalam menciptakan pemain-pe-

main sepak bola di dunia. Melalui piala Danone ini, akan muncul pemain sepak bola yang melegenda. Untuk itu disarankan Ali Mukhni pada anak-anak SSB, supaya memperlihatkan prestasi dengan semaksimal mungkin. “Kalau anakanak berhasil, maka telah menunggu gaji yang sangat besar sebagai pemain sepak bola yang profesional”, kata Ali Mukhni. Sebagai motivasi, Bupati Ali Mukhni menyampaikan, bahwa gaji orang yang paling besar di dunia ini adalah gaji pemain sepak bola. “Seperti, Messi, Ronaldo yang memiliki gaji ratusan milyar rupiah”, contoh Ali Mukhni. Sementara itu pada pelepasan itu, Bupati menegaskan pada official untuk selalu memperhatikan dan mengontrol para pemain selama berada di Jakarta.

PEMAIN SSB Padang Alai Kecamatan V Koto Timur yang mewakili Sumbar pada piala Danone, menyalami Bupati Padang Pariaman, H. Ali Mukhni dan Ketua KONI, Aprinaldi, saat melepas keberangkatan SSB tersebut ke Jakarta, Selasa (19/7) di halaman kantor Walinagari Gunung Padang Alai. DEDI SALIM

“Beri motivasi dan jaga kesehatan anak dengan baik”, saran Ali Mukhni. Pada kesempatan itu bupati yang didampingi ketua KONI Padang Pariaman, Aprinaldi mem-

berikan bantuan sebesar Rp15 juta. “Di Jakarta, anak anak nantinya akan disambut oleh keluarga Limkos dan PKDP yang ada di Jakarta”, ungkap Ali Mukhni. (h/ded)

Lorenzo akan Lupakan Balapan SACHSENRING, HALUAN — Cuma tujuh poin dikumpulkan Jorge Lorenzo di tiga balapan terakhir. Karena MotoGP libur cukup panjang, sang juara dunia akan melupakan sejenak persoalan balapan.Lorenzo cuma bisa finis di posisi 15 pada balapan di Sirkuit Sanchsenring, Minggu (16/7) kemarin. Hasil race tersebut melanjutkan rangkaian hasil buruk yang dia dapat di tiga balapan terakhir, di mana dia hanya bisa finis ke10 di Belanda dan gagal finis di Catalunya. Kondisi tersebut membuat Lorenzo tercecer makin jauh dari Marc Marquez yang kini berada di puncak klasemen. Dalam periode yang sama Marquez

berhasil mengumpulkan 65 poin. Setelah tiga balapan yang mengecewakan, Lorenzo tidak mau buru-buru kembali ke lintasan. Periode libur tiga pekan menuju seri selanjutnya di Austria akan dimanfaatkan dengan maksimal. Lorenzo memilih melupakan dulu soal balapan, kemudian memulai upaya untuk bangkit. “Saya akan beristirahat, memulihkan diri dan sedikit melupakan balapan. Tapi setelah empat, lima, atau enam hari saya akan kembali melakukan latihan fisik dan mungkin melakukan sesuatu untuk memperbaiki kondisi ini di masa mendatang,” ucap Lorenzo. Salah satu pekerjaan terbesar Lorenzo di periode libur tiga pekan

ini adalah mengembalikan kepercayaan dirinya. Sebagai catatan, hasil balapan di Jerman kemarin merupakan yang terburuk yang dia raih di Sachsenring selama berkarier di kelas premier. Sejak 2008, Lorenzo hanya sekali gagal naik podium jika berhasil menuntaskan balapan, itu terjadi di 2015. “Itu bukan hal yang mudah untuk saya, dengan gaya membalap saya, untuk mengembalikan kepercayaan diri saya dengan cepat dengan ban ini. Saya harus melakukan sesuatu. Kita lihat saja apakah itu akan berhasil,” lanjut dia merujuk pada buruknya hasil yang didapat bersama ban Michelin pada balapan basah, sepetrti dikutip dari Crash. (h/dtc)

Uang Saku Atlet Indonesia Rp3,1 Juta JAKARTA, HALUAN — Para atlet Indonesia di Olimpiade Rio akan dibekali dengan uang saku sebesar 241 dolar AS (sekitar Rp 3,1 juta) per hari. Proses pencairannya akan dimulai Selasa (19/7). Pemberian uang saku tersebut diberikan secara tunai atau tidak di transfer melalui bank. “Kemungkinan akan diberikan sebelum ke berangkat ke Brasil tapi kalau pun tidak, di sana akan langsung kami berikan. Tidak lewat transfer tapi langsung. Diberikannya pun dalam bentuk dollar,” kata Chef de Mission Kontingen Indonesia Raja Sapta Oktohari, Selasa (19/7). Uang sebesar 241 dollar AS itu nantinya tidak akan diberikan penuh melainkan setengahnya. Menuru t Okto, itu dilakukan supaya sepulangnya ke Tanah Air para atlet punya pegangan. ”Sewww.harianhaluan.com

tengahnya setelah di Indonesia kami akan berikan supaya mereka punya pegangan,” ujarnya. Uang saku itu sendiri saat ini masih berada di Komite Olimpiade Indonesia (KOI). Dalam kesempatan terpisah, Sekretaris Jenderal KOI Doddy Iswandi mengatakan j pihaknya akan memproses pencairan uang saku untuk para atlet Selasa (19/7). “Hari ini (kemarin) akan kami cairkan dan paling lambat besok ceknya akan kami berikan kepada CdM. Tapi dana yang kami berikan hanya untuk uang saku dan kebutuhan operasional untuk CdM. Sementara lainnya, seperti tiket, pengadaan perlengkapan dan peralatan tanding itu KOI yang kerjakan,” ucap Doddy. Doddy menambahkan bahwa saat ini pihaknya baru menerima 70 persen dari dana yang seharusnya Redaktur: Arda Sani

diberikan pemerintah, yaitu Rp 35 miliar. Sementara sisanya menyusul setelah laporan anggaran 70 persen selesai dan akan diberikan sebelum keberangkatan ke Brasil. “Dari jumlah 70 persen itu sudah kami belikan tiket seperti angkat besi dan bulutangkis yang saat ini tengah training camp di cape town dan Sao Paulo. Itu sudah selesai tapi uang saku belum memang karena itu domain CdM,” tuturnya. Kontingen Indonesia pada Olimpiade 2016 saat ini berjumlah 28 atlet dari 7 cabang olahraga, yaitu bulu tangkis (10), angkat besi (7), panahan (4), dayung (2), atletik (2), renang (2), dan balap sepeda (1). Dari 28 atlet yang lolos, tiga diantaranya berlaga di Rio dengan fasilitas wild card, yaitu Glenn Victor Sutanto, Yessy Yosaputra (renang), Sudirman Hadi (atletik). (h/dtc) Layouter: Wide


NASIONAL & INTERNASIONAL

RABU, 20 Juli 2016 15 Syawal 1437 H

19

Lingkar Taliban Kembali Serang Afghanistan AFGHANISTAN, HALUAN — Taliban Afghanistan menyatakan melancarkan serangan baru setelah Ramadan berakhir, membantah laporan bahwa kelompok itu melemah setelah perubahan kepemimpinan pada Mei lalu. Pemerintah Afghanistan dan NATO sebelumnya mengatakan bahwa pasukan militer telah sukses melawan Taliban sejak AS diberikan lebih banyak kebebasan untuk melancarkan serangan udara. Mereka juga mengatakan bahwa ada masalah di dalam Taliban sejak Mullah Muhammad Akhtar Mansour terbunuh dalam serangan drone AS dan digantikan oleh Mullah Haibatullah Akhundzada. Juru bicara pemimpin Taliban, Zabihullah Mujahid, mengatakan bahwa laporan soal menurunnya operasi pemberontakan selama Ramadan disebabkan oleh sebab natural karena terjadi di musim panas sementara umat Muslim sedang berpuasa. “Namun komandan penjajah Amerika dan boneka di Kabul mendapat pesan yang salah dari situasi ini dan berpikir bahwa mujahidin telah dilemahkan atau menghadapi masalah terkait perubahan kepemimpinan,” kata Mujahid, Selasa (19/7). Dalam 24 jam sejak Senin kemarin, Taliban kembali melancarkan serangan dan merebut tiga pusat distrik dari tangan pemerintah Afghanistan. (h/cnn)

China Ancam Filipina Soal Potensi Konflik di LCS MANILA, HALUAN — Pemerintah Filipina menolak proposal China untuk memulai pembicaraan bilateral soal Laut China Selatan (LCS), karena Beijing meminta Filina tak membahas keputusan Mahkamah Arbitrase Internasional. Menlu Filipina Perfecto Yasay mengatakan, dia bertemu dengan Menlu China Wang Yi di sela-sela pertemuan para pemimpian Asia dan Eropa di Mongolia akhir pekan lalu. Setelah mengangkat itu Laut China Selatan terkait keputusan Mahkamah Arbitrase, Yasay menyadari pembicaraan belum dapat dilangsungkan. Beijing dan Manila memperebutkan Scarboroug Shoal sebuah gugusan pulau karang yang berjarak sekitar 230 kilometer dari pesisir Filipina. China menduduki gugusan kepulauan itu pada 2012 setelah sempat bentrok dengan AL Filipina. Setahun kemudian Manila mengajukan gugatan ke mahkamah arbitrase. “Scarborugh Shoal adalah kawasan penangkapan ikan tradisional yang seharusnya terbuka untuk bangsa Filipina, China dan nelayan dari tempat lain,” demikian salah satu keputusan Mahkamah Arbitrase di Den Haag. Namun, China tak mengindahkan keputusan mahkamah dan malah mengancam Filipina soal konflik yang mungkin terjadi di kawasan itu. “China mengatakan, jika kami bersikukuh ingin menguasai (Scarborough Shoal), maka kita kemungkinan akan menuju sebuah konfrontasi,” ujar Yasay dalam sebuah wawancara dengan stasiun televisi ABS-CBN, Selasa (19/7). “Saya merasa memang beginilah China berlaku di hadapan publik tetapi saya juga merasa mereka memberi ruang bagi kami untuk membicarakannya lewat pintu belakang,” ujar Yasay. Yasay menambahkan, Menlu Wang Yi menawarkan pembicaraan bilateral tanpa melibatkan keputusan Mahkamah Arbitrase. “Saya harus menolak tawaran itu karena hal tersebut tak masuk dalam kepentingan nasional Filipina,” tambah Yasay. (h/kmp)

KAPOLRI PASTIKAN JENAZAH TERORIS SANTOSO — Kapolri Jenderal Polisi Tito Karnavian (tengah) memberikan keterangan pers terkait penembakan teroris kelompok Santoso di Jakarta, Selasa (19/7). Kapolri memastikan salah satu terduga teroris yang tewas dalam baku tembak dengan Satgas Operasi Tinombala di daerah Tambarana, Poso, Sulawesi Tengah, Selasa (18/7) adalah Santoso alias Abu Wardah, setelah melakukan cek sidik jari jenazah. Sedangkan jenazah satu lagi adalah Mukhtar anak buah Santoso. ANTARA FOTO

Santoso Tewas, Jaringan Teroris Belum Mati JAKARTA, HALUAN — Kepala Polri Jenderal Tito Karnavian memastikan satu dari dua terduga teroris yang tewas dalam baku tembak di Poso, Senin (18/7), adalah Santoso Abu Wardah. Kepastian itu didapatkan dari proses identifikasi melalui pencocokan sidik jari. “Informasi yang baru saya dapat, sidik jarinya identik dengan sidik jari dia (Santoso) yang kami punya. Sudah bisa kami simpulkan 100 persen yang bersangkutan Santoso,” ujar Tito, di Kantor Presiden, Jakarta, Selasa (19/7). Selain berdasarkan pencocokan sidik jari, kepastian itu juga didapat dari identifikasi melalui pengenalan tanda fisik oleh keluarga dan teman dekat. Hasilnya juga sama, jenazah itu adalah Santoso. Adapun, satu jenazah lainnya dipastikan bernama Muhtar. Proses identifikasi Muhtar juga m enggunakan metode

yang sama seperti identifikasi Santoso. Diberitakan, baku tembak terjadi antara lima anggota kelompok Santoso dan Satgas Tinombala. Kejadian ini menewaskan dua orang, Santoso dan Muhtar. Keduanya merupakan terduga teroris yang masuk Daftar Pencarian Orang (DPO) Polri. Pemimpin Baru Polisi menyebut teroris Ali Kalora dapat menjadi pemimpin baru jika pemimpin kelompok Mujahidin Indonesia Timur (MIT), Santoso, dan tangan kanannya, Basri, dipastikan tewas akibat baku tembak

di Poso, Sulawesi Tengah. “Selama ini kan memang dia (Ali Kalora) paling senior dan paling lama jadi teroris di sana (Poso),” kata Kepala Polda Sulawesi Tengah Brigadir Jenderal Rudy Sufahriadi di Kompleks Istana Kepresidenan, Selasa (19/7). Namun dia mengatakan, calon kuat lainnya ialah Firdaus alias Daus alias Barok alias Rangga. Kedua orang ini menjadi buronan, termasuk Santoso yang jadi pimpinan kelompok bersenjata di Pegunungan Biru, Poso. Awalnya, total DPO berjumlah 21 orang dan terbagi dua kelompok yang beranggotakan lima dan 16 orang. Lima orang ini yang diduga terlibat baku tembak bersama tim Alpha. Santoso dan Basri diduga tewa tertembak kemarin. Belum Mati Anggota Komisi Hukum

DPR RI Masinton Pasaribu berpendapat bila benar jenazah yang tewas dalam baku tembak dengan polisi di Poso, Sulawesi Tengah, Senin kemarin adalah Santoso, bukan lantas jaringan teroris di Indonesia mati. Namun, ujar politisi PDI Perjuangan itu hal tersebut bisa mengurai jaringan terorisme Santoso lain yang memiliki ideologi yang sama. “Minimal bisa mengurai kelompok-kelompok jaringan Santoso cs lainnya,” ujar Masinton di Gedung DPR Jakarta, Selasa (19/7). Menurut Masinton, penangkapan Santoso sebenarnya tinggal persoalan waktu. “Penangkapan itu tinggal nunggu waktu, tinggal nunggu waktu hidup atau matinya,” ujar Masinton. Masinton mengatakan sebelumnya telah mendapatkan informasi bahwa kelompok Santoso sudah terkepung apa-

rat kepolisian. Selain itu, jaringan logistik Santoso juga sudah semakin menipis. Ia menambahkan aparat kepolisian dan TNI yang diperbantukan sangat agresif dalam pengejaran buronan jaringan teroris Santoso. Serupa dengan Masinton, anggota Komisi I DPR Hidayat Nur Wahid mengatakan jika benar yang tewas dalam baku tembak kemarin adalah Santoso maka dapat mereduksi masalah terorisme di waktu mendatang. Hidayat juga mengatakan peristiwa tersebut membuktikan kinerja luar biasa antara TNI dan Polri. “Sangat baik ke depan kerja sama TNI dan Polri tidak dibatasi, artinya tentara bisa masuk jika memang diharuskan terlibat dalam penanganan dalam sebuah perkara seperti terorisme,” ujar politisi PKS ini. (h/kmp/cnn)

KPK Terima 84 Laporan Gratifikasi Lebaran JAKARTA, HALUAN — Komisi Pemberantasan Korupsi telah menerima 84 laporan gratifikasi dalam perayaan lebaran yang dilaporkan Pegawai Negeri Sipil dan penyelenggara negara. Nilai seluruh dugaan penerimaan gratifikasi lebaran itu ditaksir mencapai Rp679 juta. Direktur Gratifikasi KPK Giri Suprapdiono mengatakan, gratifikasi yang dilaporkan Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral dan anggota Dewan Perwakilan Rakyat memiliki nilai yang tinggi dibandingkan dengan pelapor lain. “Data terakhir sore kemarin ada 84 laporan. Nilai yang dilaporkan sekira Rp679.458.000.

Dari sisi nilai, Kementerian ESDM dan DPR yang paling tinggi,” kata Giri kepada media dalam pesan singkat, Selasa (19/7). Giri merinci, selain Kementerian ESDM dan DPR, KPK menerima laporan gratifikasi dari Kementerian Kesehatan, DPRD, beberapa Badan Usaha Milik Negara dan Daerah, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, Pemprov Jawa Tengah, kabupaten/kota di Jawa Barat, dan Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan. Lebih lanjut, Giri menuturkan, jabatan pelapor yang melapor ke KPK bervariasi, dari mulai Kepala Lembaga, Wakil Menteri, anggota DPR, eselon 1, jajaran Direksi, hingga dokter.

Giri menegaskan, sampai saat ini KPK belum memastikan status kepemilikan laporan gratifikasi tersebut. Ia berkata, jika ada barang gratifikasi dinyatakan sebagai barang milik negara, KPK akan melakukan secara terbuka terhadap barang tersebut. “Kalau bentuk uang akan ditransfer ke kas negara,” ujarnya. Giri kembali mengingatkan kepada seluruh PNS dan penyelenggara negara yang menerima gratifikasi untuk melapor ke KPK. Pelapor akan dibebaskan dari pidana jika melapor sebelum 30 hari sejak gratifikasi diterimanya. KPK sebelumnya telah mengimbau agar penyelenggara negara tidak menerima hadiah

dan tidak menggunakan fasilitas milik negara selama hari raya lebaran. Ada dua pasal yang digunakan sebagai dasar imbauan gratifikasi ini, yaitu Pasal 12B dan 12C Undang-Undang Tindak Pidana Korupsi. Pasal 12B menyatakan, barang siapa melakukan gratifikasi bisa dipidana seumur hidup atau dipenjara paling singkat empat tahun. Pasal 12C menyebut, penerima gratifikasi wajib melapor ke KPK paling lambat 30 hari kerja terhitung sejak menerima gratifikasi tersebut. Sementara, pemberi gratifikasi bisa dipenjara maksimal selama lima tahun sebagaimana tercantum dalam Pasal 5 Ayat (1) UU Tipikor.

Kemarin, anggota DPR Bambang Soesatyo menyerahkan tiga parsel yang diterimanya selama hari raya lebaran. Salah satu di antaranya diduga merupakan parsel pemberian Ang Tjoen Ming alias Dato Sri Tahir, pemilik Mayapada Group. Selain Bambang, pihak lain yang juga menyerahkan parsel kepada KPK adalah Sekretaris Jenderal Partai Kebangkitan Bangsa Abdul Kadir Karding. Politisi kelahiran Donggala, Sulawesi Tengah itu menyerahkan parsel berisi telepon seluler keluaran Samsung tipe Galaxy Note 5 dan barang pecah belah. Di parsel tersebut tertulis bahwa pemberi adalah Badan Pemeriksa Keuangan. (h/cnn)

Turki Bersumpah Habisi Gerakan Gulen

SETELAH upaya kudeta, otoritas Turki memecat atau menangkap hampir 20 ribu tentara, polisi, hakim, dan pegawai negeri sipil yang dianggap terlibat. REUTERS www.harianhaluan.com

JAKARTA, HALUAN — Otoritas Turki bersumpah akan menghabisi gerakan Gulen hingga ke akarnya, setelah percobaan kudeta yang gagal pada Sabtu lalu. Presiden Turki Tayyip Erdogan menuding ulama Fethullah Gulen mendalangi kudeta yang menewaskan 232 orang tersebut. Turki juga meminta Amerika Serikat mengekstradisi Gulen yang kini berada Pennsylvania. Perdana Menteri Turki

Binali Yildirim menuding Washington yang menyatakan akan mempertimbangkan ektstradisi jika ada bukti memiliki kebijakan standar ganda dalam perang melawan terorisme. Dalam pidato parlemen, Yildirim mengatakan fakta bahwa warga sipil menjadi target dalam upaya kudeta oleh faksi militer tidak terduga sebelumnya. Kudeta berdarah di Turki terakhir terjadi 30 tahun lalu. “Maaf tapi organisasi

teroris paralel ini tak akan menjadi pion yang efektif bagi negara mana pun. Kita akan mencari mereka hingga ke akarnya hingga tak ada organisasi teroris klandestin lain yang akan berani mengkhianati rakyat kita lagi,” kata Yildirim. Sekitar 1.400 orang terluka ketika militer mencoba merebut parlemen, markas besar intelijen, bandara dan jembatan Istanbul dalam percobaan kudeta. Setelah itu, otoritas Turki memecat Redaktur: Ryan Syair

atau menangkap hampir 20 ribu tentara, polisi, hakim, dan pegawai negeri sipil yang dianggap terlibat upaya kudeta. Meski menyatakan solidaritas dengan Turki terkait upaya kudeta, pemimpin Barat juga mengkhawatirkan penangkapan besar-besaran pasca kudeta akan menodai demokrasi Turki. Mengasingkan diri dari Turki, Gulen sendiri adalah kawan yang berakhir menjadi lawan bagi pemerintahan Erdogan. (h/cnn) Layouter: Wide


20

RABU, 20 Juli 2016 15 Syawal 1437 H

Kota Pariaman Minim PJU PARIAMAN, HALUAN — Sejumlah kawasan di dalam Kota Pariaman masih butuh lampu jalan. Contoh kawasan jalan Koto Marapak - Cubadak Mentawai, sampai sekarang masih belum ada lampu jalan, termasuk jalur Jalan Sungai rambaiTungkal Utara. Penerangan jalan di dua kawasan itu pada malam hari hanya dibantu penerangan yang berasal dari rumah-rumah warga. Kepala UPTD Alkal Pju Dinas Pekerjaan Umum Kota Pariaman, Mahyulis kepada Haluan Senin (18/7) mengatakan, memang ada sejumlah kawasan di kota ini memerlukan lanmpu penerangan jalan umum. Kawasan yang membutuhkan penerangan jalan umum tidak hanya di Koto Marapak-Cubadak Mentawai atau Sungai Rambai-Tungkal Utara, Sikapak Hilia dan Sikapak Mudiakpun perlu penerangan lampu jalan. Kita hanya mendapat anggaran tahunan melalui APBD Kota Pariaman sebesar Rp1,5 Milyar, bila dibanding dengan kondisi lapangan yang ada, yang membutuhkan penerangan jalan umum, tidak terjangkau sekaligus. “Kita hanya bisa melakukan pemasangan lampu penerangan jalan umum di daerah ini secara bertahap, sesuai anggaran yang ada,” kata Mahyulis. Untuk pemasangan lampu jalan yang baru itu kalau ditotal dengan jumlah tiang paling sedikit 120 tiang. Kita sudah punya data best kawasan mana yang belum tersentuh penerangan lampu jalan sama sekali. (h/tri)

Kota Pariaman Terima Penghargaan Bakti Koperasi PARIAMAN, HALUAN — Wakil Walikota Pariaman, Genius Umar, akan menerima penghargaan Bhakti Koperasi tahun 2016 pada tanggal 21 Juli di Jambi. Penghargaan itu diserahkan langsung oleh Menteri Koperasi. “Penghargaan terhadap Wakil Walikota tersebut, baru pertama kali diterimanya, dan penghargaan yang sama pernah juga diterima Walikota Pariaman Mukhlis R pada tahun 2014,” kata Kepala Dinas Koperasi Industri dan Perdagangan Kota Pariaman, Gusniyeti Zaunit kepada Haluan, Senin (18/7). Menurut Kadis Koperindag tersebut, Wakil Walikota merupakan pembina koperasi di Kota pariaman dan termasuk yang paling gigih dalam menjalankan tugasnya. Koperasi memang pilar kekuatan ekonomi di masyarakat, makanya pertumbuhanya perlu digairahkan begitupun perjalananya terhadap melayani kebutuhan anggotanya. Di Kota Pariaman sampai saat ini ada 85 koperasi. Sebagian besar dari kehadiran koperasi itu dalam bentuk simpan pinjam. Dalam perjalananya terkadang koperasi menemui masalah, tidak hanya dalam persoalan modal tetapi juga tentang kepengurusanya. Masalah yang paling esensial di pengurusan koperasi di Kota Pariaman, soal manajemen. Namun peroslanan itu tidak sampai mengkolapkan koperasi, meski jalanya terseok-seok, sebagian kata Gusniyeti. Terhadap koperasi yang bermasalah dan jalanya terseok-seok, pihaknya terus melakukan pembinaan bahkan dari tahun 2014 sampai kini sudah terb enahi 7 koperasi yang sebelumnya bermasalah soal manajemen. Kini koperasi itu sudah jalan sebagaimana mestinya. (h/tri)

Investor Punya Andil dalam Pembangunan Kota PARIAMAN, HALUAN — Kepala Kantor Pelayanan Perizinan Terpadu dan Penanaman Modal (KP2TPM) Kota Pariaman, Alfian mengatakan, peran investor lokal cukup besar dalam menunjang laju investasi di Kota Pariaman. Dia mencontohkan, investasi di sektor perumahan dan perdagangan, banyak dilakoni oleh investor lokal bahkan nilainya pada tahun kemarin itu mencapai Rp86 miliar. Hampir disemua kecamatan di Kota pariaman tampak tumbuh komplek komplek perumahan yang dibangun oleh investor lokal tersebut. Begitupun dari sektor perdagangan, ruko-ruko banyak tumbuh terutama pada pinggiran jalur utama di Kota Tabuik tersebut. “Kita tgerus buka pintu terhadap investor yang ingin berinvestasi di Kota Pariaman, tidak hanya lokal, dari luarpun kalau ada kita tampung juga,” kata Alfian kepada Haluan, Senin (18/7). Gairah investor lokal berinvestaasi di kota ini cukup tinggi, kita berharap perkembanganya terus meningkat ke depan. Tahun ini target investasi hanya Rp90 miliar. Langkah untuk menggaet investor ke Kota Pariaman, pihaknya terus mengambil kesempatan pameran-pameran investasi di berbagai daerah dengan mengenalkkan potensi investasi. Selain itu melakukan sitem jemput bola dengan cara mengunjungi investor-investor potensial. (h/tri) www.harianhaluan.com

KOTA PARIAMAN

PAD Kota Pariaman Naik 3,82 Persen PARIAMAN, HALUAN — Walikota Pariaman Mukhlis R, menyampaikan Laporan Pertanggungjawaban Keuangan Daerah (LPKD) 2015 dalam Paripurna DPRD Pariaman, yang dipimpin Ketua DPRD Mardison Mahyuddin, didampingi Wakil Ketua DPRD Syafinal Akbar dan John Edwar, Selasa (19/7). Dalam nota penyampaian, Walikota menyatakan pendapatan Pemko Pariaman tahun 2015 mengalami peningkatan dibanding tahun 2014, sebesar 3,82 persen atau sebesar Rp573.471.864.431,50 atau sekitar 98,19 persen dari jumlah yang dianggarkan yakni sebesar Rp584.071.942.218,00. Pendapatan itu terdiri dari Pendapatan Asli Daerah (PAD), pajak daerah, retribusi daerah, pendapatan hasil pengelolaan kekayaan daerah yang dipisahkan, serta lain-lain pendapatan asli daerah yang sah. Disebutkan Walikota, bahwa sampai sampai saat ini, sumber pendapatan daerah Kota pariaman masih didominasi oleh pendapatan transfer, yakni bantuan dan sum-

TERIMA LAPORAN — Ketua DPRD Kota Pariaman, Mardison Mahyuddin menerima nota Laporan Pertanggungjawaban Keuangan Daerah (LPKD) 2015 dari Walikota Pariaman, Mukhlis R. TRISNALDI

bangan dari pemerintah pusat baik dalam bentuk dana alokasi umum, dana alokasi khusus dan dana bagi hasil. Sementara, realisasi belanja tahun anggaran 2015, adalah

sebesar Rp579.810.102.498,00. Sehingga, jika dibadingkan dengan jumlah pendapatan, terjadi defisit Rp6.338.238.066,50. Belanja itu terdiri dari belanja operasional Rp385.-

Kawasan Konservasi Penyu Diminati Wisatawan

LOKASI konservasi penyu di Kota Pariaman, sebagai salah satu destinasi wisata andalan di kota ini. IST

PARIAMAN, HALUAN — Banyak pengunjung wisata yang berkunjung ke Konservasi Penyu di Apar, Kota Pariaman pada liburan lebaran menyarankan untuk menjadikan tempat ini sebagai objek ekowisata dengan pengelolaan yang lebih apik sehingga kondisinya menjadi lebih bagus. Kepala UPTD Kawasan Konservasi Penangkaran Penyu Kota Pariaman, Citra Aditur Bachri kepada Haluan Selasa (19/7) mengatakan, pengunjung liburan hari raya atau dalam suasana pesta pantai Piaman, kawasan ini juga menjadi destinasi wisata. Kebanyakan pengunjung mendukung upaya perlindungan penyu dengan konsep ekowisata yang minat lkhusus, ada juga yang memberi masukan dengan ide-ide pengembangan lebih lanjut pengem-

bangan kawasan konservasi yang dikalorasi dengan ekowisata. Mereka umumnya merasa puas dengan trik layanan dan kondisi KKP yang ada sesuai fungsinya. Pengunjung ada yang melihat penyu di bakbak tempat pemel iharaan atau melihat anak penyu yang baru menetas di tempat perawatan. Pengunjung juga diberikan sosialisasi oleh petugas, terkait hewan laut yang dilindungi undang-udang itu kepada masyarakat. Namun citra menyebutkan juga selain banyak suppor dan ide untuk pengembangan ekowisata untuk penangkaran penyu, soal pungutan retribusi dan parkir sedikit terkadang menjadi tanda tanya bagi pengunjung, karena disini ada dua pungutan satu retribusi masuk

penangkaran penyu dan kemudian ada lagi pengutan parkir kendaraan. Dua pungutan itu kedepan kalau dapat disatukan saja, supaya jangan ada image yang berkembang, banyak pungutan di kawasan di masuk kawasan penangkaran penyu. Masukan itu kita tampung, kata Citra, karena kita bangga ada yang perhatian untuk kemajuan pengelolaan konservasi yang digabung daengan ekowisata ke depan. Kita memang membuka penangkaran penyu atau KKP dengan wisata, tetapi disini adalah wisata edukatif, terutama tentang hewan laut yang dilindungi itu. Sejumlah pengunjung lainya sempat kaget juga, ketika retribusi masuk sudah dibayar dan adalagi pungutan parkir untuk kendaraan. “Namun setelah dijelaskan petugas barulah dia faham dan menanggukanggukan kepala sambil tersenyum,” sebutnya. Pengunjung ke Penangkaran penyu Kota Pariaman tiap hari hampir seribuan, dari orangtua sampai ke anak-anak, mereka bermain dan bergembira disini sambil berwisata edikatif tentang penyu. Mereka juga berjalan mengelilingi bak-bak pemeliharaan penyu sambil bertanyatanya kepada petugas yang ada disana, sambil memperhatikan penyu berenang di bak pemeliharaan. Menurut Citra, tidak lebih seribuan penyu yang dilepas ke pantai selama libur lebaran di penangkaran penyu, termasuk penyu-penyu yang dilepas petugas dan masyarakat.(h/tri/hel)

633.273.037,00, belanja modal Rp170.191.189.290,00 dan belanja tak terduga sebesar Rp138.982.800,00 Sedang permasalahan yang dihadapi oleh Pemko Pariaman

terkait belanja daerah adalah terjadinya kenaikan harga atau inflasi. Selain itu perlunya alokasi dana pendamping untuk kegiatan yang bersumber dari dana alokasi khusus. Sementara persoasanlain, belum semua SKPD memiliki standar pelayanan minimum sebagai pedoman untuk menyusun standar biaya sehingga menyulitkan penerapan prinsip ekonomi, efesiensi dan efektifitas terhadap belanja. Namun Walikota meyatakan bahwa laporan keuangan pemerintah daerah (LKPD) Kota Pariaman tahun anggaran 2015 telah diperiksa oleh Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI perwakilan Sumatera Barat dengan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP). Walikota juga menyampaikan apreasiasi yang sebesarbesarnya kepada semua anggota DPRD Kota Pariaman dan seluruh pihak karena kerja keras dan kerjasama yang baik akhirnya Pemerintah Kota Pariaman dapat meraih Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP). Agenda sidang nota keuangan Walikota pariaman tentang Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) pelaksanaan APBD tahun anggaran 2015 akan ditanggapi DPRD dalam paripurna tentang pandangan umum fraksifraksi, lalu dilanjutkan dengan Paripurna jawaban Walikota. (h/tri)

Pimpinan PDA Kota Pariaman Dikukuhkan PARIAMAN, HALUAN — Berikan pendidikan agama pada anak sejak usia dini segingga kelak mereka dapat kelak terhindar dari hal-hal negatif dalam kehidupan ini. Hal itu disampaikan Walikota Pariaman Mukhlis R, pada Milad Aisyiyah ke 102 H/99 M, dan pengukuhan Pimpinan Daerah Aisyiyah (PDA) Kota Pariaman masa bakti 20152020, di Aula BPKB Rawang, Minggu (17/7). Anak pada usia dini punya daya tangkap yang cukup kuat dan baik, apa yang diajarkan cepat melekat dalam kepalanya, sehingga ketika dewasa, dia akan ingat selalu dengan pelajaran yang terlah diberikan. “Tidak berlebihanlah kiranya jika agama Islam menganjurkan kepada kita, agar memberikan pondasi yang kuat kepada anak-anak dengan ilmu agama, sehingga mereka tumbuh menjadi generasi yang kuat dan handal dengan dilandasi nilai-nilai agama”, jelas Mukhlis R. Keluarga merupakan benteng paling kokoh dalam menyelamatkan generasi muda, karenanya perlu peranan kita bersama untuk menciptakan situasi ini, dimulai dari pribadi dengan penguatan moral, sekaligus menerapkannya di lingkungan keluarga serta masyarakat. Berkaitan dengan Aisyiyah yang sudah memasuki perjalanan 1 Abad, Sebagai organisasi perempuan, tentu sudah punya pengalaman dalam berkontribusi me-

majukan perempuan Indonesia dalam berbagai bidang kehidupan, baik bidang pendidikan, kesehatan, ekonomi, kesejahteraaan sosial, penyadaran hukum, pendidikan politik, dan pemberdayaan perempuan. Dengan pengukuhan Pimpinan Daerah Aisyiyah (PDA) Kota Pariaman masa bakti 2015-2020, dilaksanakan, dapat mengatasi permasalahan sosial yang timbul di tengah-tengah kita, serta dapat menjadi organisasi perempuan yang tangguh dan kuat. Pada milad Aisyiyah dan pengukuhan PDA Kota Pariaman masa bakti 20152020, dilantik dan dikukuhkan sebagai ketua PDA Kota Pariaman terpilih adalah, Trimurti Ilyas, Sekretaris Asmaul Huzna oleh Wakil Ketua Pimpinan Wilayah Aisyiyah (PWA) Sumatera Barat, Syur’aini Syukur. Wakil Ketua PWA Sumbar, Syur’aini Syukur mengatakan milad ke 102 H/99 M, Aisyiyah, mengambil tema penguatan terhadap anak dan lingkungan. Turut hadir pada acara tersebut, Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kota Pariaman, Hasan Basri, Direktur RS Aisyiyah Kota Pariaman, Herlina Zahar, Pengurus PDA Kota Pariaman baik yang lama dan yang baru serta segenap anggota Aisyiyah lainnya, para anak yatim piatu di panti asuhan yang dikelola oleh Muhammadiyah. (h/tri)

Walikota Imbau TP-PKK Terapkan Strategi Jitu

WAKO Pariaman saat memotong tumpeng dalam peringatan HUT HKG PKK ke-44. TRISNALDI

PADANG,HALUAN — Walikota Pariaman Mukhlis R, ingatkan PKK agar untuk terus

wujudkan Kinerja Gerakan PKK. Hal ini dilakukan salah satunya dengan cara penguatan

dasawisma. Pemerintah Kota Pariaman sendiri, mengapresiasi seluruh jajaran Pengurus PKK dan kelompok Dasawisma yang ada di Kota ini untuk pembangunan Kota. Hal ini disampaikannya saat peringatan Hari Kesatuan Gerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (HKG PKK) ke-44 tahun 2016 tingkat Kota Pariaman, di Aula Balaikota Pariaman, Selasa (18/7). PKK perlu menetapkan strategi untuk lebih meningkatkan pemberdayaan masyarakat, dengan melaksanakan kegiatan di wilayah Desa/ Kelurahan Binaan agar mampu

menentukan program-program strategis yang bermanfaat bagi peningkatkan kualitas hidup masyarakat Keberhasilan ProgramProgram Kesejahteraan Keluarga sangat ditentukan oleh adanya keterpaduan antara gerakan keswadayaan dan partisipasi masyar akat dengan bimbingan dan fasilitas teknis dari berbagai instansi dan lembaga terkait Memang tanggung jawab Kader PKK ke depan akan semakin berat, mengingat bertambah kompleksnya permasalahan sosial kemasyarakatan di kawasan perkotaan, oleh Redaktur: Heldi Satria

sebab itu kader perlu menambah pengetahuan. Sementara Ketua TP-PKK Kota Pariaman Ny. Reni Mukhlis mengatakan, untuk lebih meningkatkan pemberdayaan masyarakat PKK perlu menetapkan strategi yang lebih jitu. Ketua Panitia peringatan HKG PKK ke-44 tahun 2016 tingkat Kota Pariaman Ny. Afni Armen menjelaskan bahwa dalam rangkaian peringatan ini, telah dilaksanakan sejumlah kegiatan, lomba kelompok dasawisma berprestasi, melaksanakan lomba PKK KB Kesehatan, Melaksanakan lomba dalam rangka Jambore kader PKK. (h/tri) Layouter: Rahmi


RABU, 20 Juli 2016 15 Syawal 1437 H

21

WABUP ARRIVAL BOY

Apresiasi Siswa Berprestasi Tingkat Provinsi

SERAHKAN PIAGAM — Wakil Bupati Sijunjung, Arrival Boy menyerahkan piagam penghargaan,bea siswa dan uang saku kepada enam siswa peraih medali O2SN tingkat Provinsi Sumbar di Halaman Kantor Bupati,Senin kemarin. AZNELDI

Lingkar Wabup Minta Warga Jaga Infrastruktur SIJUNJUNG, HALUAN — Warga Nagari Silokek Kecamatan Sijunjung melaksanakan kaua adat di Masjid Baitul Maknur, Jumlat lalu. Kaua adat itu sebagai wujud syukur atas hasil panen yang diperoleh, sekaligus berdoa dan bermohon kepada Allah SWT agar sawah yang digarap hasil panen berlimpah. Dihadapan masyarakat Silokek, Wabup Sijunjung, Arrival Boy yang didampingi sejumlah kepala SKPD mengatakan Pemerintah Kabupaten Sijunjung telah membangun sejumlah infrastruktur dinagari Silokek. Sayangnya, infrastruktur yang dibangun itu kondisinya banyak yang rusak. Jalan misalnya, urat nadi bagi masyarakat Nagari Silokek dan Durian Gadang, kondisinya sudah banyak yang membahayakan penguna jalan. Bahkan, katanya, infrastruktur jalan yang diperbaiki tahun 2015 terancam putus karena aktivitas penambangan emas. Kerusakan ruas jalan ini tentu membuat wisatawan enggan membawa kendaraannya. Padahal Nagari Silokek dan Durian Gadang memiliki wisata alam yang cukup bagus. “Saat ini saja kendaraan dan alat berat untuk peningkatan jalan dari Durian Gadang menuju Nagari Mangganti terpaksa harus melewati ruas jalan Sumpur Kudus,” ujarnya. Pemkab Sijunjung sendiri bersedia memperbaiki bahu jalan yang rusak akibat penambangan emas tersebut, asalkan para penambang dan masyarakat ikut menjaga fasilitas umum tersebut. “Saya berharap masyarakat sekitar ikut menjaga kondisi jalan yang telah dibangun pemerintah sehingga lalu lintas perekonomian terus meningkat,” harapnya. (h/azn)

SIJUNJUNG, HALUAN — Kabupaten Sijunjung kembali meraih penghargaan Bakti Koperasi dan UKM dari Kementrian Koperasi dan UKM. Kali ini, penghargaan itu diperoleh Kepala Dinas Koperindag Kabupaten Sijunjung, Febrizal Ansori. Penghargaan Bakti Koperasi dan UKM itu akan diterima, Febrizal Ansori pada peringatan Hari Koperasi Nasional (Harkopnas) ke-69 di halaman kantor Gubernur Jambi, Kamis (21/7). “Penghargaan Bakti Koperasi dan UKM ini merupakan yang kedua kalinya kita peroleh.Sebelumnya, penghargaan yang sama diterima Bupati Sijunjung, Yuswir Arifin tahun 2013 lalu,” kata Febrizal

Ansori kepada Haluan diruang kerjanya, Selasa (19/7). Dia mengatakan, penghargaan Bakti Koperasi dan UKM diperoleh Kabupaten Sijunjung karena memberikan perhatian besar terhadap koperasi dan UKM di daerah ini. Salah satunya, memberikan permodalan bagi koperasi dan UKM di kabupaten berjulk Ranah Lansek Manih. Bantuan permodalan itu, sebut dia, sudah digulir sejak

perkuat Sumbar pada ajang O2SN tingkat Nasional di Jakarta,” jelas Erianto Darwis. Wakil Bupati Arrival Boy sendiri mengapresiasi prestasi yang diraih ke enam siswa tersebut.Apalagi event itu diikuti seluruh siswa dari kabupaten/kota se Sumatera Barat. “Alhamdulillah, prestasi yang dipersembahkan para siswa ini menjadi kebanggakan bagi Pemkab dan masyarakat Kabupaten Sijunjung.Bahkan para siswa itu mewakili Provinsi Sumatera Barat diajang O2SN tingkat Nasional,” ucap Arrival Boy yang juga Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Sijunjung. Pada kesempatan itu, Wabup Arrival Boy juga memberikan penghargaan kepada dua orang pengawas SMP dan SMA, yakni H.Helmi dan Nurhepi yang tampil sebagai PTK berprestasi tingkat Provinsi Sumatera Barat. (h/azn)

tahun 2002 lalu, dengan dana awal sebesar Rp8,5 M.Sementara bunga pinjaman sebesar 6 persen per tahun.” Saat ini, dana yang digulirkan sudah mencapai lebih kurang Rp22 M, besaran pinjaman Rp500 juta per koperasi” ujarnya. Selain memberikan pinjaman, sambung Kadis Koperindag, Pemkab Sijunjung melalui Dinas Koperindag juga memberi peluang atau ruang gerak kepada koperasi untuk mengelola pasar. “Kita juga memberikan ruang gerak kepada koperasi sebagai pengelola pasar.Seperti Pasar Kunangan Parik Rantang, dikelola oleh Koppas Sepakat Kunpar,” sebut ayah dua anak.

Dan tak kalah pentingnya, program tersebut sejalan dengan visi misi Bupati dan Wakil Bupati periode 2016 – 2021, yakni mewujudkan perekonomian masyarakat yang kuat dan sejahtera. Sebelumnya, diberitakan Febrizal Ansori merupakan satu-satunya Kepala Dinas Koperindag kabupaten/kota di Sumatera Barat yang menerima penghargaan Bakti Koperasi dan UKM. Mantan Asisten I Setdakab Sijunjung ini, akan menerima penghargaan itu bersama Wali Kota Payakumbuh, Reza Falepi, Wali Kota Sawahlunto, Ali Yusuf, Wakil Wali Kota Pariaman, Genius Umar dan

Ketua Dekopinda Kabupaten Lima Puluh Kota, Kasman Kasim. Penghargaan Bakti Koperasi dan UKM tersebut, akan diserahkan Presiden RI Joko Widodo, pada puncak peringatan Hari Koperasi Nasional (Harkopnas) ke- 69 tahun 2016 di halaman Kantor Gubernur Jambi jalan A.Yani Nomor 1 Telanapura Jambi, Kamis (21/7). “Surat resmi dari Kementrian Koperasi dan UKM sudah diterima. Penghargaan diserahkan pada peringatan Harkopnas ke-69 di halaman Kantor Gubernur,” kata Febrizal Ansori kepada Haluan melalui telepon selularnya, Senin (18/7). (h/azn)

Puluhan GenRe Sijunjung Ikuti Persami SIJUNJUNG, HALUAN — Puluhan siswa SLTP dan SLTA di Kabupaten Sijunjung yang tergabung dalam Generasi Berencana (GenRe) dibekali pelatihan perkemahan Sabtu Minggu (persami). Pelatihan yang digelar Kantor Pemberdayaan Perempuan dan Keluar Berencana (PPrKB) setempat di gelar selama dua hari. “Kita baru saja melatih 20

orang GenRe,” kata Kepala Kantor PPrKB, Jon Iskandar kepada Haluan diruang kerjanya, Selasa (19/7). Menurut Jon Iskandar, pelatihan persami yang diikuti sebanyak 20 orang GenRe dimaksud sebagai langkah awal mempersiapakn GenRe Kabupaten Sijunjung untuk mengikuti persami GenRe kelompok PIK Remaja/Saka Kencana tingkat Provinsi Sumatera

KETUA Baznas Sijunjung, Yusri menyerahkan secara simbolis dana bantuan pendidikan bagi 142 orang mahasiswa Mustahik di daerah ini, Selasa kemarin. AZNELDI

www.harianhaluan.com

Muaro) dan Azani Caturrega (SDN 31 Muaro) peraih medali emas cabor Catur. “Tiga siswa Sekolah Dasar ini, peraih medali emas di bidang O2SN tingkat Provinsi Sumatera Barat,” kata Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Sijunjung, Efigon, di dampingi Kepala Seksi Kesiswaan dan Kesetaraan, Erianto Darwis kepada Haluan usai penyerahan penghargaan tersebut. Sementara tiga siswa SLTP berprestasi di bidang O2SN tingkat Provinsi Sumatera Barat adalah, Suci Desta Putri, (SMPN 9 Sijunjung), peraih medali emas cabor Atletik dan Thomas Jeki Alfah (SMPN 24 Sijunjung) dan Atika Rahma Edwar (SMPN 1 Sijunjung) peraih medali perunggu cabor Bola Volly. “Thomas Jeki Alfah dan Atika Rahma Edwar, selain meraih perunggu, keduanya juga lolos sileksi Provinsi Sumbar dan sekaligus mem-

Sijunjung Kembali Raih Bakti Koperasi dan UKM

Baznas Sijunjung Khitan 170 Anak

SIJUNJUNG, HALUAN — Selama liburan sekolah, Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Sijunjung telah memberikan pe-

SIJUNJUNG, HALUAN — Wakil Bupati Sijunjung, Arrival Boy memberi piagam penghargaan dan beasiswa serta uang saku kepada enam orang siswa berprestasi di tingkat Provinsi Sumatera Barat. Penghargaan tersebut diserahkan Wakil Bupati Sijunjung, pada upacara Hari Kesadaran Nasional di halaman kantor bupati s etempat, Senin (18/7).Ikut menyerahkan penghargaan tersebut, unsur forkopimda, Sekdakab dan Kepala Dinas Pendidikan. Dari data yang dihimpun Haluan, keenam siswa berprestasi di bidang Olympiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) tingkat Pr ovinsi Sumatera Barat tersebut, tiga diantaranya merupakan siswa Sekolah Dasar dan sisanya siswa SLTP. Mereka adalah Toni Hidayat (SDN 20 Timbulun), peraih medali emas Cabang Olahraga (Cabor) Atletik, Muhammad Afif (SDN 22

layanan khitanan gratis kepada ratusan anak dari keluarga Mustahik. “Libur sekolah kemarin, kita mengelar bakti sosial

khitanan gratis kepada 170 anak dari keluarga kurang mampu,” kata Ketua Baznas Kabupaten Sijunjung, H.Yusri kepada Haluan di-

ruang kerjanya, Selasa (19/ 7). Selain memberikan pelayanan khitanan gratis, sambung Yusri yang didampingi Wakil Ketua Baznas, Gusman dan Sy Dt Intan Batuah, pihaknya juga memberikan kain sarung dan uang transpor sebesar Rp50 ribu per anak. “Alhamdulillah, kegiatan yang dilaksanakan selama tiga hari (12-14 Juli) bersama Dinas Kesehatan setempat dapat terlaksana dengan baik dan lancar,” ucap Ketua Baznas Kabupaten Sijunjung. Dikatakan, kegiatan khitanan gratis bagi anak mustahik di kabupaten berjuluk Ranah Lansek Manih ini merupakan salah satu dari beberapa program yang ada Baznas Kabupaten Sijunjung. “Khitanan gratis ini, merupakan program Sijunjung Sehat.Kegiatan ini wujud dari kepedulian Baznas terhadap anak-anak kurang mampu,” katanya. (h/azn)

Barat. Persami GenRe kelompok PIK Remaja/Saka Kencana tingkat Provinsi Sumatera Barat itu, sambung Jon Iskandar, rencananya akan dilaksanakan di objek wisata Mifan Waterpark Padang Panjang. “Persami GenRe kelompok PIK Remaja/Saka Kencana tingkat Sumbar dilaksanakan pada tanggal 3 – 4 Agustus mendatang,” jelas Jon Iskandar

didampingi stafnya, Doni Aries. Pembekalan selama dua itu, selain menghadirkan narasumber dari Kabupaten Sijunjung, pihaknya juga mengundang Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Sumatera Barat, H.Nofrijal dan Kasubid BKR, Muzardi sebagai pemateri. Jon Iskandar berharap, para GenRe yang mengikuti pem-

bekalan persami dapat memahami dan mengaplikasikan ilmu yang diperoleh dalam kegiatan Persami GenRe kelompok PIK Remaja/Saka Kencana tingkat Provinsi Sumatera Barat. “Semoga ilmu yang diperoleh selama pelatihan ini dapat diaplikasikan dalam memperikan pelayanan informasi konseling bagi remaja di daerah ini,” harapnya. (h/azn)

142 Mahasiswa Dapat Dana Program Sijunjung Cerdas SIJUNJUNG, HALUAN — Baznas kabupaten Sijunjung kembali menyalurkan dana program Sijunjung Cerdas kepada mahasiswa dari keluarga kurang mampu. Sedikitnya, 142 mahasiswa mendapatkan dana pendidikan dari Baznas setempat. “Tahun ajaran baru ini, Baznas kembali menyalurkan dana program Sijunjung Sehat untuk 142 mahasiswa di daerah ini,” kata Ketua Baznas Kabupaten Sijunjung, H.Yusri kepada Haluan diruang kerjanya usai penyerahan dana program Sijunjung Cerdas, Selasa (19/7). Dana program Sijunjung Sehat dengan total Rp70 juta, sambung Yusri, diberikan untuk 142 mahasiswa yang tersebar dari berbagai Perguruan Tinggi, baik di Sumatera Barat maupun dari luar. Dana bantuan biaya pendidikan semester ini, sebut Yusri, diberikan sebesar Rp-

500 ribu per mahasiswa. Besaran dana bantuan pendidikan ini disesuaikan dengan standar yang telah ditentukan Baznas. Dikatakan, para mahasiswa penerima bantuan biaya pendidikan dari Program Sijunjung Cerdas di usulan Unit Pengelola Zakat (UPZ) di kabupaten berjuluk Ranah Lansek Manih. Selain usulan UPZ, para penerima dana pendidikan ini, juga harus melengkapi sejumlah persyaratan yang telah d itentukan Baznas. “Mahasiswa penerima dana Program Sijunjung Cerdas Baznas ini usulan dari 24 UPZ di daerah ini, kemudian disileksi sesuai persyaratan yang ditentukan,” kata Gusman dan Sy Dt Intan Batuah. Rinciannya, UPZ Dinas Pertambangan dan Energi sebanyak 4 mahasiswa, Dinas Koperindag 4 orang, Badan LHPMPT 1, Dinas PU 4, Dinas

Redaktur: Heldi Satria

Tanaman Pangan dan Perkebunan 3, Dinas Pendidikan 7, Dinas Pengelola Keuangan Daerah 9 mahasiswa. Kemudian, Bappeda 5 mahasiswa, Kantor Perpustakaan, Kearsipan dan Dokumentasi 2 orang, BP4KKP 9, Sekr etariat DPRD 16, Dinas Sosnakertrans 4, Kantor PPrKB 2, BPMPN 1, Dinas Kependudukan dan Capil 4 dan Inspektorat Daerah 1 mahasiswa. Selanjutnya, Kesbang Pol 1 mahasiswa, Dinas Kesehatan 1, Dishub Kominfo 2, Dinas Parsenibudpora 1, SKB 1, PDAM 6, Sekretariat Daerah 19 dan Kantor Kemenang 35 mahasiswa. Dengan adanya bantuan itu, Ketua Baznas berharap agar para mahasiswa penerima memanfaatkan dana bantuan tersebut untuk keperluan pendidikan. “Gunakanlah dana bantuan ini untuk keperluan kuliah,” ucapnya. (h/azn) Layouter: Rahmi


22

RABU, 20 Juli 2016 / 15 Syawal 1437 H

BUPATI DAN WABUP PASBAR

Walinagari Koto Laweh Juara II Sumbar DHARMASRAYA, HALUAN — Walinagari Koto Laweh Kecamatan Koto Besar, Rahman, S.Fil, meraih juara II dalam lomba Uji Kopetensi WaliRAHMAN nagari tingkat Sumbar. Kepala Bagian Tata Adminisrasi Pemerintahan (Tapem), Asril M.Si, kepada Haluan membenarkan untuk tahun ini walinagari Dharmasraya hanya meraih juara II dalam lomba uji kopetensi walinagari tingkat Sumbar, karena tiga kali sebelumnya walinagari utusan dari Dharmasraya meraih juara I. Namun katanya, uji kopetensi tingkat Sumbar kali ini berbeda dengan tahun sebelumnya, yang mana untuk tahun sebelumnya, peraih juara dibagi atas empat bidang yaitu tata kelola pemerintahan, pemberdayaan masyarakat, agama data dan budaya serta pengentasan kemiskinan, sedangkan tahun ini keempat bidang tersebut digabung menjadi satu, artinya untuk juara I hanya satu orang saja. Untuk peraih juara 1 disabet oleh Walinagari Batubulek Kabupaten Tanah Datar atas nama Drs.Ali Imran, sedangkan peringkat tiga diraih oleh Walinagari Simpang Pasaman atas nama Septirial. Meski hanya meraih peringkat dua katanya, ia cukup senang, karena gezah uji kopetensi tahun 2016 cukup besar karena empat bidang yang selama ini di lombakan sudah dijadikan satu.”Meski peringkat dua, tapi gezahnya cukup besar,”ucap mantan Kabag Humas Pemkab Dharmasraya ini. Sebelum Rahman di utus, tim penilai lomba uji kopetenai walinagarai tingkat Kabupaten Dharmasraya terlebih dahulu melakukan penilaian yaitu ekspos walinagari dan penilaian lapangan, hal itu juga dilakukan oleh tim penilai provinsi. Kedepan, meski walinagari yang akan diuji sangat sedikit, karena aturannya, peserta uji kopetensi walinagari minimal dua tahun menduduki kursi walinagari barulah dapat mengikuti lomba, ia tetap optimis akan mendapat peringkat kembali. (h/mdi)

Gencar Sosialisasikan Pemekaran Nagari PASBAR,HALUAN — Pemerintah Kabupaten Pasaman Barat (Pasbar) melalui Bupati Pasaman Barat Syahiran dan Wakil Bupati Pasbar Yulianto fokus dalam sosialisasi penataan Nagari sePasbar, acara ini di adakan di Aula Kantor Wali Nagari Aur Kuning Padang Tujuh Kecamatan Pasaman, Selasa (19/7). Penataan ini merupakan persiapan dalam agenda pemekaran Nagari Se-Pasaman Barat dan pelayanan yang maksimal ke pada masyarakat. ”Kami atas nama pemerintahan daerah pasbar saat ini fokus dalam penataan Nagari “ sapanya Syahiran. Menurutnya kegiatan penataan Nagari atau Desa ini sudah di lakukan dibeberapa Kecamatan lainnya di Pasbar, hal ini merupakan rangka mempermudah pelayanan terhadap masyarakat dan persiapan pemekaran Nagari. Ia mengatakan pemerintah daerah akan terus berupaya melakukan Penataan Nagari dibeberapa Kecamatan yang belum kita kunjungi dalam penataan Nagari terus kita lakukan sehingga Pasaman Barat nantinya akan memiliki Nagari atau Desa sebanyak 77. ”Sehinga dengan pemekaran Nagari ini kita dapat mewujudkan pelayanan dan pemeratan pembangunan disegala bidang guna mempercepat terwujudnya kesejahteraan masyarakat sekitar,” ungkap Syahiran mengakiri. Sementara Wali Nagari Aur Kuning Hendro. menyampaikan kegiatan penataan Nagari

khususnya di Nagari Aur Kuning merupakan kebahagian bagi Pemerintah Nagari dan beberapa masyarakat sekitar

Apa lagi seperti kita lihat sekarang ini Nagari Aur Kuning memiliki 6 Kejorongan dengan luas wilayah 133 Kilometer Bujur Sanggar, Kita sangat bahagia mempunyai wilayah seluas itu. Apa lagi dalam penataan Nagari nantinya, kami sangat bahagia dan berharap kepada Bupati dan Wakil Bupati Pasaman Barat agar Nagari Aur Kuning ini dapat di mekarkan supaya pelayanan masyarakat

lebih mudah dalam melayani masyarakat setempat, Ulas Hendro. Disisi lain Wakil Bupati Pasbar Yulianto didampingi Asisten I Bidang Pemerintahan Sukarni di Nagari Kajai Kecamatan Pasaman saat Penataan Nagari dalam sambutanya mengatakan,Kita akan mengejar penataan Nagari untuk selur uh Kecamatan yang ada di Pasbar, untuk itu dia menghimbau

kepada masyarakat agar sama –sama mendukung pemekaran Nagari ini, sapa Yulianto. Pantauan Haluan saat di lapangan turut hadir Asisten I Bidang Pemerintahan Sukarni, Camat Pasaman Suratno, Wali Nagari Aur Kuning Hendro, Para Ninik Mamak, Alim Ulama, Cadiak Pandai dan beberapa tokoh masyarakat di lingkungan tersebut. (h/mg-idn)

SOSIALISASI — Bupati Pasbar H.Syahiran , Walinagari Aur Kuning Hendro Para Ninik Mamak, Alim Ulama, Cadiak Pandai usai melakukan Sosialisai Penataan/Pemekaran Nagari. IDEN SUSANTO

IKPS Payakumbuh-Limapuluh Kota Halalbihalal P

AYAKUMBUH, HALUAN — Sekitar 600 warga Payakumbuh dan Limapuluh Kota yang tergabung dalam Ikatan Keluarga Pesisir Selatan (IKPS), memadati aula eks kantor Bupati Limapuluh Kota, di jalan Sudirman Payakumbuh, dalam rangka halal bihalal anggota IKPS tersebut, Minggu. Ketua pelaksana Halalbihalal Zulfahmi, S.Sos dalam yang dihubungi kemarin menyebut, kegiatan halal bihalal IKPS Payakumbuh/Limapuluh Kota (Luak Limopuluah.Red) rutin digelar setiap tahunnya, dimulai sejak 1964, waktu itu, sebagai ketua dipercayakan kepada H. Anas Andriko. Saat ini IKPS eksis dalam kegiatan sosial, budaya dan keagamaan. Selain kegiatan halal bihalal, juga dilakukan pelantikan dan pengukuhan pengurus IKPS periode 2016-2020 yang dilantik oleh Wakil Gubernur Sumbar Nasrul Abit. IKPS tidak melupakan pembangun

www.harianhaluan.com

kampung halaman dan membangun bersama dengan Pemkab dan Pemko setempat. “Karena bersama tentunya kita bisa”, “ujar Zulfahmi. Ketua IKPS Payakumbuh/Limapuluh Kota, Azfrizal Aziz, SH, mengatakan kehadiran IKPS ini di Luak Limopuluah, sudah berumur 52 tahun, dan sejak itu hingga sekarang tetap bersatu meskipun belum memiliki

sekretariat yang repsentatif. Kegiatan IKPS selain halal bihalal juga akses kegiatan arisan dari rumah ke rumah, goro, koperasi dan kegiatan lainnya. Sementara itu, Wawako H. Suwandel Muchtar, mengatakan, sebagai warga kota Payakumbuh, selalu memperhatikan gebrakan IKPS yang peduli dengan warga Payakumbuh, betapa banyaknya sumbang pikiran dan kegiatan sosial yang dilakukan IKPS terhadap Payakumbuh. Tak hanya wawako yang berharap pada IKPS, Bupati Limapuluh Kota Irfendi Arbi, juga memuji IKPS di

Luak Limopuluah, karena sudah banyak memberikan konstribusi kepada dua daerah ini. Hal tersebut kami harapkan dapat berlanjut demi pembangunan Luak Limopuluah, kedepan. Wakil Gubernur Sumatera Barat, Nasrul Abit selaku warga Pesisir Selatan, juga bangga melihat kekompakan IKPS-IKPS se Sumatera Barat, utamanya IKPS Luak Limopuluah. Dengan kompaknya IKPS di seluruh daerah, diyakini apa yang diharapkan akan terwujud demi masyarakat Sumatera Barat. “Saya berharap kepada seluruh kepala daerah bersama staf, masyarakat dan

stakeholder, untuk dapat mengenyahkan peredaran narkoba dan kami tekankan lagi kepada IKPS-IKPS se Sumatera Barat, agar membantu pemerintahan untuk melenyapkan peredaran narkoba di daerah ini.

Pada bagian lain Nasrul Abit mengingatkan, pembangunan objek wisata Harau dan kelok 9 harus tuntas hingga tahun 2019. Dari dua objek wisata itu dampaknya cukup bagus untuk masyarakat luas di

Redaktur: Dodi Nurja

Sumatera Barat. Untuk pembangunan monumen PDRI yang berlokasi di kecamatan Gunung Omeh, harus diambil alih oleh P rovinsi dengan tujuan pengerjaannya tuntas tahun 2017. (h/zkf)

Layouter: Ilham Taufiq


SUMBAR

RABU, 20 Juli 2016 15 Syawal 1437 H

23

WAGUB KUKUHKAN PPIH SUMBAR

Pelayanan Haji Agar Ditingkatkan PADANG, HALUAN — Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Sumatera Barat tahun 2016/ 1437 H dilantik Wagub Nasrul Abit di Aula Asrama Haji Tabing, Selasa (19/7). Petugas PPIH yang dilantik sebanyak 23 orang itu diminta agar memberikan pelayanan secara profesional dan berkualitas.

PENGUKUHAN — Wagub Sumbar Nasrul Abit mengkuhkan 23 Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Sumatera Barat tahun 2016/ 1437 H di Aula Asrama Haji Tabing, Selasa (19/7). RAHMA UTAMI

Lingkar Kasus Judi Ditangguhkan Polres Dharmasraya DHARMASRAYA, HALUAN — Kasus judi kartu Koa yang menyeret empat tersangka di salah satu warung Jorong Kubang Panjang, Kenagarian IV Koto Pulau Punjung, Kecamatan Pulau Pujung, Kabupaten Dharmasraya pekan lalu, Kepolisian Resort (Polres) Dharmasraya, telah menangguhkan penahanan para tersangka. Hal itu dikatakan Kasat Reskrim Polres Dharmasraya AKP Budi Satria, saat dikonfirmasi wartawan lewat telpon genggamnya, Selasa (19/7) sekira pukul 13.50 Wib, menurut Budi penangguhan itu dilakukan atas permintaan surat permohonan pihak keluarga para tersangka dengan alasan lebaran Hari Raya Idul Fitri 1437 H / 2016 M. “Iya benar kasus itu ditangguhkan, dengan alasan Hari mau lebaran, tapi proses hukum tetap dilanjutkan,” ungkapnya AKP Budi Satria. Menurut Budi, proses penangguhan penahanan itu merupakan proses hukum yang sesuai dengan KAUHP. Namun dirinya belum mengetagui berapa lama proses penangguhan tersebut,”seberapa lama penagguhan belum kita ketahui, namun penyik punya hak untuk lakukan penangguhan kasus tersebut,”jelasnya. (h/mg-bdr)

Jangan Buang Sampah di Sungai PASAMAN, HALUAN — Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Pasaman, Desrizal mengatakan, masyarakat perlu menerapkan pola hidup sehat dan bersih. Caranya, kata dia, dengan tidak membuang sampah sembarangan, apalagi ke sungai maupun ke selokan. “Itu untuk menanggapi adanya surat pembaca yang terbit di surat kabar Haluan, kemarin. Itu hal pertama yang bisa kita sampaikan, masyarakat harus disiplin dengan tidak membuang sampah sembarangan,” jawab Desrizal, kemarin. Ia menambahkan, pihaknya sudah berulang kali melakukan kampanye ke tengah masyarakat, baik lewat Puskesmas, pustu juga Polindes, agar menerapkan pola hidup sehat dan bersih. “Itu terus kita kampanyekan. Tujuannya, agar masyarakat mengerti dan faham akan pentingnya hidup sehat dan bersih. Para bidan dan tenaga kesehatan di Puskesmas, pustu dan Polindes kita terjunkan untuk itu,” kata Desrizal. Sementara Kepala Bidang Kebersihan Badan Lingkungan Hidup (BLH) Pasaman, Sasra Burdia mengatakan, bahwa pihaknya sudah menunjuk pihak ketiga untuk melakukan pengelolaan sampah di wilayah Padanggelugur. “Sudah kita tunjuk pihak ketiga. Mereka yang bertanggung jawab membersihkan, memungut dan membuang sampah ke TPA di Labuai, Lubuksikaping setiap harinya, bukan ke sungai atau tempat lainnya,” katanya. Pihaknya, kata dia, belum memiliki rencana menempatkan kontainer sampah dipemukiman padat penduduk untuk mencegah masyarakat buang sampah sembarangan. Alasannya, kata Sasra, menempatkan kontainer sampah akan menimbulkan masalah lain. “Selain ditolak masyarakat, penempatan kontainer sampah butuh cost besar. Saat ini, kami hanya menempatkan satu kontainer sampah di wilayah itu, yakni di Pasar Tapus (Inpres), kalau dipemukiman belum,” katanya. (h/mg-yud) www.harianhaluan.com

PEMKO TEGAS TEGAKAN PERDA

Pemilik Warkel Tetap Diadili PADANG PANJANG, HALUAN — Dua orang pemilik Warung Kelambu (Warkel) yang ditertibkan oleh Satpol PP Kota Padang Panjang pada razia bulan Ramadan silam, mangkir menghadiri sidang terhadap pelanggaran Perda di Pengadilan Negeri Kota Padang Panjang, Senin kemarin. Kedua tersangka itu, masing-masing dengan inisial “R” (54) warga RT VIII Kelurahan Koto Panjang Kecamatan Padang Panjang Timur dan “N” (56) warga komplek Eks Pasar Sayur Kelurahan Pasar Baru Kecamatan Padang Panjang Barat. Kepala Satpol PP Kota Padang Panjang Yoni Aldo melalui Kasi Penyidikan dan Penindakan Idris,SH kepada wartawan menyampaikan, pi-

haknya telah melakukan pemanggilan kepada kedua orang pelanggar Perda tersebut untuk menghadiri sidang di Pengadilan Negeri setempat, tetapi keduanya tidak datang dan akan dilakukan pemanggilan kedua untuk menghadiri sidang ditempat yang sama pada Rabu (20/ 7) besok (hari ini-red).”Kita sudah sampaikan surat pemberitahuan untuk mengikuti sidang sesuai pelanggaran yang dilakukannya, tetapi keduanya tidak datang untuk mengikuti persidangan tanpa alasan. Sehingga, sidangnya ditunda hingga Rabu. Jika tidak datang juga, kita akan upayakan pemanggilan paksa terhadap keduanya,” sebut Idris. Diterangkan Idris, keduanya kedapatan melanggar Perda Nomor 9 Tahun 2010 pasal 9

ayat (3) dan pasal 18 ayat (6) huruf C tentang Pencegahan, Pemberantasan dan Penindakan Penyakit Masyarakat. Dimana, mereka tetap berjualan dan melayani pembeli pada siang hari selama bulan Ramadan. ”Sehingga, sesuai dengan buktibukti yang kita temukan di lapangan, keduanya telah terbukti melanggar Perda dan kita ajukan ke pengedilan untuk mengikuti sidang dengan ancaman 3 bulan kurungan penjara atau denda maksimal Rp.10 juta,” terangnya. Idris juga menghimbau kepada kedua pelanggar Perda tersebut, untuk kooperatif dan mempertanggungjawabkan perbuatan mereka. Sehingga, tidak terjadi upaya pemanggilan paksa sesuai dengan aturan yang berlaku. (h/mg-pis)

Pelantikan ini juga dihadiri oleh Direktur Pelayanan Haji luar negeri, Sri Ilham Lubis. Menurut Sri, dengan semakin dekatnya musim haji tahun ini, pemerintah terus meningkatkan pelayanan haji agar jemaah semakin nyaman beribadah. “Pelayanan sudah ditingkatkan dari berbagai aspek, seperti keamanan, akomodasi dan makanan jemaah,” ungkap Sri. Jemaah haji akan ditempatkan di 6 wilayah di Arab Saudi dan seluruh wilayah ini memiliki akses transportasi yang memadai. Sri berkata, “jemaah di tempatkan di Misfalah, Jarwal, Sysyah, Masbazin, Azizah, Sisya Janubiah”. Untuk peningkatan kualitas pelayanan, sekarang ada tambahan jalur akomodasi yaitu dari bandara Jedah ke Mekah. “ Dulu akomodasi cuma dari Mekah - Madinah, Madinah-Mekah dan MekahJedah saja,” ungkapnya. Kosumsi di Mekah biasanya 15 kali, sekarang 24 kali selama 12 hari dan ini diberikan siang dan malam. Selama di Madinah makan diberikan 2 kali dalam sehari. “ Untuk makan kami sudah bekerja sama dengan 23 catering di Mekah”, jelasnya. Sri juga menjelaskan, belajar dari kejadian craine di musim haji tahun lalu, yang mengakibatkan jemaah haji Indonesia menjadi korban, pemerintah meningkatkan keamanan dengan mengirim 75 orang anggota TNI-Polri. “Tahun lalu petugas keamanan hanya 45 orang tapi sekarang ditambah menjadi 75 orang,” jelasnya. Sedangkan Wagub Nasrul Abit dalam sambutannya mengatakan, pembentukkan panitia di harapkan dapat membantu jemaah haji khususnya dalam bidang pelayanan. “Pelantikkan ini harus memiliki tanggungjawab penuh untuk pembinaan jemaah haji dari sekarang sampai selesai”, kata Wagub ini.

Kakanwil Kemenag Sumbar Salman yang ditunjuk sebagai ketua PPIH menjelaskan, semua petugas yang sudah dilantik harus bekerja sama dalam membimbing jemaah haji. “Mari samasama memberangkatkan dan memulangkan jemaah dengan selamat. Untuk itu diperlukan kerja sama yang kuat agar jemaah merasa aman,” jelas Salman. Dijadwalkan Jamaah Calon Haji Embarkasi Padang akan mulai masuk ke Asrama Haji pada 8 Agustus 2016 mendatang. Kelompok terbang (Kloter) I Embarkasi Padang dijadwalkan bertolak ke tanah suci Mekah pada 9 Agustus 2016. Siap Diberangkatkan Sementara itu dari Pasbar dilaporkan, untuk musim haji tahun 1437 H/2016 M ini, jemaah calon haji Pasaman Barat yang akan melaksanakan perjalanan ibadah haji ke tanah suci sebanyak 179 orang. Kepala Seksi Penyelenggara Haji dan Umrah (PHU) Kantor Kementrian Agama Pasaman Barat, Miswan, menjelaskan, dari jumlah tersebut, dua jemaah di antaranya mutasi dari Padang, dan satu orang sebagai petugas daerah atau TPHD (Tim Pendamping Haji Daerah) Pasaman Barat, yaitu Wakil Bupati, Yulianto, SH. Ketua PPIH Pasaman Barat, Marjanis, menyampaikan, persiapan yang dilaksanakan pada prosesi pemberangkatan CJH Pasaman Barat tahun ini, akan berbeda dengan kegiatan serupa di tahun lalu. Perbedaan mendasar adalah bis pengangkut jemaah dari Simpang Empat ke asrama haji embarkasi Padang.”Tahun lalu diangkut dengan Bus Verganza dan NPM. Tahun ini dengan bis angkutan anak sekolah yang dikelola Dinas Perhubungan Pasabar,” jelasnya.”. (h/dn/ mg-rma/mgz)

Tokoh Masyarakat Deklarasikan Gemar Demokrasi PADANG PARIAMAN, HALUAN — Sebanyak 65 orang tokoh masyarakat dari berbagai kalangan di Padang Pariaman, deklarasikan diri sebagai Gerakan Masyarakat Sadar Demokrasi ( Gemar Demokrasi ), Selasa (19/7) di aula kantor Bupati Paritmalintang. Rahmat Tuangku Sulaiman, salah seorang deklarator Gemar Demokrasi menyampaikan, perkumpulan masyarakat yang

menamakan diri Gemar Demokrasi merupakan kumpulan beberapa tokoh masyarakat Padang Pariaman yang berkeinginan untuk mewujudkan cita-cita demokrasi. Yakni, terujudnya masyarakat yang makmur dan sejahtera. Munculnya gagasan berdiri Gemar Demokrasi ini aku Rahmat, karena prihatin melihat kondisi demokrasi di Nagara ini khususnya di Padang Pariaman,

yang memiliki partisipasi pemilih cenderung menurun dari tahun ketahun pada pelaksanaan Pemilu. Dengan ada Gemar Demokrasi ini, kedepan diharapkan partisifasi pemilih akan meningkat mencapai diatas 70%.”Setelah deklarasi ini, kami akan mengajak masyarakat hingga tingkat kecamatan dan nagari untuk mendeklarasikan diri sebagai Gemar Demokrasi”, terang Rahmat.

Ketua KPUD Padang Pariaman, Vifner menyampaikan, dengan adanya deklarasi ini, akan membantu kenerja KPU dalam melakukan sosialisasi demokrasi di daerah ini. “Gagasan yang dilakukan oleh para tokoh masyarakat ini merupakan suatu langkah maju dalam era demokrasi di Padang Pariaman”, katanya. Bupati Padang Pariaman, H. Ali Mukhni dalam deklarasi tersebut menyampaikan ucapan

terimakasih atas adanya deklarasi Gemar Demokrasi ini. “Hal ini sangat membatu pemerintah dalam mewujudkan cita-cita demokrasi,” jelas Ali Mukhni. Kelompok masyarakat yang mendeklarasikan diri tersebut, tergabung dalam berbagai unsur masyarakat, seperti, politisi, pemerintah nagari, kecamatan, LSM, Pers, Ulama, ninik mamak serta unsur tokoh masyarakat lainya. (h/ded)

SETELAH KABUR DARI KEJARAN

Dua Pelaku Curanmor Ditangkap Polres Pasaman PASAMAN, HALUAN — Akhirnya, dua pelaku pencurian sepeda motor (curanmor) ditangkap tim gabungan Polres Pasaman dan Polsek Panti, Selasa (19/7), setelah dua hari kabur dari kejaran petugas. Para pemuda pengangguran ini ditangkap petugas usai membawa kabur sepeda motor Yamaha merek RX King, Nopol BK 6062 YQ, atas nama Ferdi (33), warga Kubu Suram, Jorong Delapan, Nagari Lubuk Layang, Kecamatan Rao Selatan, pada Minggu (17/6) lalu. Masing-masing pelaku diketahui bernama, Heru Sanos (26), warga Pasar Kauman, Nagari Tanjung Betung, Kecamatan Rao Selatan dan Hermansyah (29), warga Tapus Lama, Jorong Sentosa, Nagari Padanggelugur, Kecamatan Padanggelugur. Kepala Polsek Panti, AKP Dasman mengatakan, para pelaku curanmor itu kini sudah diamankan di Mapolsek ter-

sebut. Penangkapan terhadap pelaku, kata dia, merupakan operasi bersama Tim Buser Satreskrim Polres Pasaman bersama Unit Reskrim Polsek Panti. “Terhadap pelaku sudah kita amankan. Mereka ditangkap terpisah dikediaman mereka, tanpa perlawanan. Ini operasi gabungan, tim buser reskrim dan unit Polsek Panti,” kata AKP Dasman, kemarin. Penangkapan tersebut, kata dia, menindaklanjuti laporan korban di Mapolsek Panti, dengan Nomor: LP/ 89/ VII / 2016 / sek Pnt, tgl 17 Juli 2016. Kepada petugas piket, pelapor Ferdi, mengaku kehilangan sepeda motor yang dia pinjam (Milik temannya) di pakter (kedai tuak) Jhonson di Pasar Inpres. Atas perbuatannya, kata Dasman, para pelaku curanmor ini terancam pasal 363 KUHP, dengan ancaman hukuman tujuh tahun penjara. Pihaknya, kata dia, juga masih menyelidiki keterlibatan duo

pelaku tersebut dengan jaringan curanmor yang selama ini beraksi di wilayah ter-

sebut.”Belum, itu masih kita kembangkan. Apakah mereka ini ada kaitannya d engan

kelompok lain yang kerap beraksi di Pasaman,” kata Dasman. (h/yud)

DUO pelaku curanmor, Sanos dan Herman diapit petugas Polsek Panti usai ditangkap petugas. Redaktur: Dodi Nurja

Layouter: Wide


24

SUMBAR

RABU, 20 Juli 2016 15 Syawal 1437 H

Harian Umum

Mencerdaskan Kehidupan Masyarakat

SATU WISATAWAN MENINGGAL, EMPAT KRITIS

Mobil Terguling di Bukit Langkisau PAINAN, HALUAN — Sebuah mobil Daihatsu Xenia nopol BA 1795 FV berguling di penuruan tajam objek wisata Bukit Langkisau Painan Pesisir Selatan, Selasa pagi (18/7). Agustinar ( 53) warga asal Jogyakarta ( Jateng) tewas di tempat Kejadian Peristiwa ( TKP), 4 orang penumpang lainnya mengalami luka berat terpaksa dirujuk ke rumah sakit Siti Ramah Kota Padang. Kapolres Pessel AKBP Deni Yuhusdi melalui Kasat Lantas AKP Sukur Hendri Saputra mengatakan, peristiwa naas tersebut diduga sopir melaju dengan kecepatan tinggi pada saat kembali dari puncak bukit tersebut , sang pengemudi Aciak (55) warga Bogor tak sang-

gup mengendalikan kendaraannya pada tinggkungan dipenurunan tajam,akhirnya kecelakaan tidak bisa dielakan setelah kendaraan tersebut menabrak tebing bukit dan terguling- guling beberapa kali, selain menelan korban jiwa juga kendaraan Xenia warna biru muda pada bagian muka dan samping kiri mengalami remuk ( rusak parah), ulasnya Ke 4 orang korban yang mengalami luka berat tersebut yaitu, Samri Nuhamar 65 warga jawa timur, Martina Nuhamar (63) Ildawati 65

dan sopir Aciak (55) warga Bogor Jawa Barat, Informasi sementara rombongan dari pulau jawa yang bernasib malang tersebut sengaja berkunjung ke Pesisir Selatan untuk menyaksikan keindahan alam objekwisata Pessel yang sudah dikenal oleh berbagai lapisan masyarakat tersebut, terutama pantai Carocok dan puncak bukit langkisau, kemudian melihat kawasan wisata lainnya, seperti Kawasan objekwisata Mandeh di Tarusan Pessel, namun Tuhan berkehendak lain, rencana berlibur kandas dalam sebuah kecelakaan. Asrizal 47 warga Painan Pessel mengakui,objekwisata puncak bukit Langkisau yang terletak di pinggir Kota Painan memiliki keindahan ter-

sediri, terutama pemandanganya dengan 3 dimensi yaitu, pantai, laut dan pulau-pulau, daerah tersebut menjadi sasaran tujuan wisata bagi berbagai lapisan masyarakat daerah maupun luar daerah, dipuncak bukit tersebut juga terdapat lapangan oleh raga para layang yang diincar oleh wisatawan asing untuk menunjukan kebolehannya, maka untuk kenyaman wisatawan akan dapat menjadi perhatian pemerintah, termasuk pengamanannya. Kasus kecelakaan tersebut saat ini dalam pengusutan pihak yang berwajib Polres Pessel, sedangkan sebuah mobil Daihazu Xenia warna biru muda BA 1795 FV diamankan di Ma Polres Pessel. (h/mjn)

KORBAN — Salah seorang korban kecelakanan, Martina Nuhamar 63, saat dilarikan ke Rumah Sakit M Zen Painan, akhirnya di rujuk ke rumah sakit Siti Ramah Kota Padang . M JONI

SONGKET PEMERSATU BANGSA

Menteri Puan Maharani akan Buka SISCa 2016 SAWAHLUNTO, potensi yang HALUAN — ‘Peada. Menurutlangi Songket Penya perkembamersatu Bangsa ngan zaman buUntuk Peradaban kan meninggalDunia’ menjadi tekan kerajinan ma dari iven Satradisional akan wahlunto Internastetapi lebih metional Songket ngedepankan Carnival (SISCa) kerajinan tra2016 yang akan disional itu. PUAN MAHARANI digelar 25 hingga “SISCa 2027 Agustus nanti. 16 akan diikuti Direncanakan SISCa ke II itu oleh perwakilan Kota dan akan dibukan langsung oleh kabupaten se-Sumatra Barat Mentri Koordinator Pem- dengan dukungan sejumlah berdayaan Masyarakat dan kementrian serta akan diikuti Kebudayaan RI Puan Ma- oleh peserta manca Negara harani bersama Mentri Ko- seperti Australia, Maroko, perasi dan UKM Anak Agu- Abu Dhabi dan Thailand,” ng Ngurah Puspayoga. sebut Ali Yusuf. Walikota Sawahlunto Ali Dalam agenda SISCa 20Yusuf menyebutkan sukses 16 lanjutnya, ada empat SISCa pertama tahun lalu, agenda utama yang dilakmenjadi catatan tersendiri bagi sanakan diantaranya Carpelaksanaan untuk tahun naval Songket, Pemeran Sokedua ini merupakan pesta ngket, Kofrensi Songket dan rakyat Sawahlunto dan telah SISCa Night, yang untuk mendapat apresiasi dari men- pelaksanaannya akan dikoorko PMK dan Menkop UKM dinir oleh Eveny Organizer sebagai langkah hebat untuk (EO) handal.B mengangkat kerajinan traAli Yusuf juga menamdisional asli daerah, sekaligus bahkan, saat ini dari Badan upaya untuk melestarikan ekonomi Kreatif (BE Kraf)

www.harianhaluan.com

telah meluncurkan program Inovasi dan Kreatif Kolaborasi Nusantara (IKKON) yang terdiri dari para kalangan professional Indonesia dibidang desainer untuk ber-

kolaborasi dengan pengrajin Songket Silungkang sebagai upaya untuk mengembangkan dan mneingkatkan daya saing tenun songket Silungkang Sawahlunto. (h/mg-rki).

Redaktur: Dodi Nurja

Layouter: Wide


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.