Harian Nasional

Page 1

MINGGU, 4 MEI 2014 | Nomor 238 Tahun I

Hari ini 32 halaman | Rp 3.000,-

SOSOK

REAL MADRID vs VALENCIA

Nostalgia Sejarah Jakarta

ENDANG ERNAWATI

HAPPY REAL

»C21

Pendiri Museum Layang-Layang »A6-A7

»B13

MUSEUM FATAHILLAH

A

DINAMIS DAN MENCERAHKAN

Koalisi Cenderung Pragmatis JAKARTA (HN) Koalisi partai politik seharusnya sudah terbentuk sejak sebelum Pemilu Legislatif berlangsung. Pergerakan mereka dinilai sangat terlambat dan tidak ideal. “Kalau sekarang, itung-itungannya pragmatis. Padahal semangat koalisi soal ideologi. Terpenting, semua kubu harus mampu mendukung inspirasi masyarakat saat mereka duduk di kabinet,” kata Pengamat Politik LIPI Firman Noor kepada HARIAN NASIONAL, Sabtu (3/5). Meski demikian, menurut Firman, koalisi PDI-P, NasDem, dan PKB cukup ideal. Bersama NasDem, PDI-P memiliki ideologi yang hampir sama. Sedangkan bersama PKB, PDI-P ingin menyatukan kekuatan Islam moderat dengan kaum Marhaen. Untuk poros Gerindra yang diperkirakan menggandeng PPP dan PAN juga dia nilai cukup pas. Bagi Gerindra, partai berbasis Islam menjadi kekuatan penting. “Dari kedua kubu itu sebenarnya yang menjadi magnet adalah kekuatan figur. Partai koalisi sekadar sebagai penopang. Soal Demokrat yang masih tenang, Firman mengatakan, Poros Keempat bisa saja terjadi. Persoalannya, Demokrat masih menunggu hasil konvensi karena figur sangat penting untuk mengusung capres maupun cawapres. “Tak menutup kemungkinan Demokrat ke kubu Gerindra. Mereka sepertinya sangat sulit masuk ke PDI-P,” ujarnya. Sedangkan Golkar, kata Firman, lebih lincah karena bisa membentuk koalisi sendiri, bisa juga bergabung PDI-P, atau ke kubu Gerindra. Sinyal ini bisa dibaca setidaknya dalam rapat ormas sayap, Jumat (2/5) malam, Ketua Umum Golkar Aburizal Bakrie masih tetap diusung sebagai capres. Di sisi lain mereka menyedia-

ANTARA | MARIL GAFUR

Golkar dinilai paling dinamis dalam menentukan sikap.

PACU JAWI Seorang joki berusaha menyatukan jawi (sapi)-nya agar berlari lebih kencang sekaligus teratur pada pacu jawi tradisional di Nagari Simabuah, Kecamatan Pariangan, Kabupaten Tanah Datar, Sumatera Barat, Sabtu (3/5). Pacu jawi merupakan salah satu tradisi permainan anak nagari turun menurun yang diadakan usai panen padi dan terdapat hanya di empat kecamatan di daerah itu.

kan enam cawapres, yaitu Agung Laksono, Priyo Budi, Ginanjar Kartasasmita, Akbar Tandjung, Luhut Panjaitan, dan Jusuf Kalla. Hingga kemarin, Demokrat masih fokus menyelesaikan konvensi. Hasil konvensi akan dijadikan acuan berkoalisi dengan parpol lain. “Saat ini belum ada putusan apa pun dari Ketua Majelis Tinggi Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Be-

liau menginginkan konvensi diselesaikan,” kata Wakil Ketua Umum Max Sopacua. Menurut dia, Demokrat tak terlalu takut tertinggal mendapatkan teman koalisi karena sampai saat ini partai pengusung capres baru PDI-P yang sudah bulat berkoalisi. Hanura juga belum menentukan pilihan berkoalisi. Wasekjen Hanura Kristiawanto mengatakan, DPP menye-

rahkan persoalan koalisi dan mempercayakannya kepada Ketua Umum Wiranto. “Kami percaya Ketua Umum bisa menentukan yang terbaik,” katanya. Menurut dia, arah koalisi juga akan dibahas dalam Rapimnas di Jakarta 6 Mei. Rapimnas juga membahas kelanjutan nasib capres-cawapres Wiranto-Hary Tanoe. O ARIF KUSUMA | CATUR NUGROHO

UTAK-ATIK JALAN PETA KOALISI

I

II

HARIAN NASIONAL | JOKO SUTRISNO

18,4% 6,5% 9,4%

KELEBIHAN: Figur capres kuat dan Nasionalis-Islam Moderat bersatu KELEMAHAN: Mitra koalisi sekadar penopang

III 11,9% 6,9% 7,8%

IV 9,1%

KELEBIHAN: Figur capres kuat dan berusaha menyejajarkan Nasionalis-Islam

1,1%

6,9%

KELEMAHAN: Pragmatis karena terbentuk usai Pemilu Legislatif

1,7%

5,6%

BISA BENTUK POROS BARU (capres atau cawapres menunggu hasil konvensi) Bisa ke Gerindra karena kesamaan platform Sulit ke PDI-P karena relasi masa lalu SBY-Megawati

14,9% MASIH PENJAJAKAN Bisa membentuk koalisi sendiri Bisa ke PDI-P Bisa ke Gerindra

Keterangan: Persentase Berdasarkan Hasil Hitung Cepat Cyrus Network dan CSIS dalam Pemilu Legislatif 2014

Jakarta

24-34° C

Bandung

22-32° C

Semarang

25-33° C

Yogyakarta

23-33° C

Surabaya

25-34° C

Denpasar

24-34° C

Hujan Lebat

Hujan Sedang

Hujan Ringan

Berawan

Cerah Berawan

Cerah


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.