Harian Nasional

Page 1

SENIN, 15 OKTOBER 2018 | Nomor 1579 Tahun VI

Hari ini 24 halaman | Rp 3.000,-

TRAVEL & LIFESTYLE

SPANYOL vs INGGRIS

YANG MUDA PUNYA ACARA

SPANYOL LEBIH TENANG

» A11

» B17

A

DINAMIS DAN MENCERAHKAN

JAKARTA (HN) Keterlibat an perempuan di sektor keuangan serta bisnis (wirausaha), tidak terkecuali di Indonesia, dinilai masih minim. Oleh karena itu, Dana Moneter Internasional (IMF) mendesak perusahaan di dunia mendorong perempuan agar lebih mampu berperan utama dalam bisnis. Direktur Pelaksana IMF Christine Lagarde mengakui, saat ini mulai banyak menteri keuangan dan ekonom perempuan. Salah satunya Menteri Keuangan RI Sri Mulyani Indrawati yang dinobatkan sebagai Menteri Keuangan Terbaik Asia Pasifik Timur (Finance Minister of the Year, East Asia Pacific) 2018 versi Majalah Global Markets, Sabtu (13/10). Sebelumnya, juga tahun ini, Sri Mulyani dinobatkan sebagai Menteri Terbaik Dunia pada World Government Summit 2018. Penghargaan ini yang kali pertama diterima seorang menteri dari Asia. Pada 2017, Sri Mulyani juga dinobatkan sebagai Menteri Keuangan Terbaik Asia Pasifik versi Majalah FinanceAsia. Lagarde berharap perempuan mampu menghadirkan perspektif baru dalam lembaga global yang dipimpinnya. ‘’Saya yakin kita akan menjelajahi lebih jauh dan lebih dalam hal-hal khusus itu,’’ kata Lagarde di Nusa Dua, Bali, akhir pekan kemarin. ‘’Yang bisa saya saksikan saat ini, tidak banyak kandidat yang dipersiapkan menjadi operator mata uang dengan tanggung jawab yang menyertainya.’’ Dalam kacamata pandang Ketua Dewan Pimpinan Pusat Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia (IWAPI) Nita Yudi, peran perempuan dalam bisnis memang masih kecil. Jumlah pengusaha di Indonesia, secara keseluruhan, masih di bawah 2 persen. Perempuan, demikian Nita, sulit masuk posisi penting dalam

AFP | GOH CHAI HIN

Perdagangan daring bisa menjadi solusi, pergaulan 360 derajat sebagai kunci.

Dari kiri: Presiden Bank Dunia (World Bank) Jim Yong Kim, Kepala dan Direktur Pelaksana Dana Moneter Internasional (IMF) Christine Lagarde, Menko Kemaritiman RI Luhut Binsar Pandjaitan, Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati, serta Gubernur Bank Indonesia Perry Warjiyo pada penutupan Pertemuan Tahunan IMF-World Bank Group di Nusa Dua, Bali, Minggu (14/10).

INDEKS MASTERCARD PEREMPUAN PENGUSAHA 2018

bisnis atau berwirausaha akibat terhambat budaya patriarki. Perempuan dinilai cukup mengurus suami, anak-anak, dan rumah tangga. ‘’Perempuan tidak diberi kesempatan menjadi mandiri, sehingga mereka tidak percaya diri saat menjadi pengusaha atau menjabat posisi penting dalam bisnis,” katanya kepada HARIAN NASIONAL di Jakarta, Minggu (14/10). Nita akan mendorong perempuan lebih berperan dalam perekonomian. Salah satunya, mengajak perempuan berbisnis dari rumah dengan memanfaatkan teknologi, khususnya perdagangan daring (e-commerce). Saat ini IWAPI bekerja sama dengan Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo)

KAMPANYE DARAT CENDERUNG SENYAP » Jakarta

25-31°C

Bandung

20-30°C

A2

Semarang

untuk mendorong Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) go online. Program ini mengajak perempuan di seluruh daerah di Indonesia belajar pemasaran digital, khususnya menjual produk secara daring. Wakil Ketua I DPP IWAPI Tatyana Sutara tidak menutup mata bahwa sejumlah jabatan strategis dalam dunia kerja masih kerap diberikan kepada lelaki. Masih banyak perusahaan menganggap perempuan tidak bisa mendedikasikan perhatian secara maksimal. ‘’Namun, sebetulnya dengan kemajuan teknologi komunikasi, banyak hal bisa dilakukan perempuan walaupun harus berperan ganda,’’ kata dia. Ketua DPC IWAPI Jakarta Barat Ida Maille mengatakan,

LION AIR SIAP LAYANI UMRAH HARIAN » 22-32°C

Yogyakarta

23-32°C

Surabaya

26-35°C

SELANDIA BARU

74.2

SWEDIA

71.3

KANADA

70.9

AMERIKA SERIKAT

70.8

SINGAPURA

69.2

PORTUGAL

69.1

AUSTRALIA

68.9

BELGIA

68.7

FILIPINA

68.0

INGGRIS RAYA

67.9

SPANYOL

67.5

ISRAEL

67.4

DENMARK

67.4

BOTSWANA

66.5

THAILAND

65.8

HONG KONG

65.8

SWISS

65.7

VIETNAM

65.5

POLANDIA

65.4

KOSTA RIKA

65.0

KOLOMBIA

64.3

AFRIKA SELATAN

64.2

JERMAN

64.1

PRANCIS

63.8

IRLANDIA

63.7

TAIWAN

63.6

PERU

63.2

CHILE

63.2

CHINA

62.5

INDONESIA

62.4

Pendapatan Pendapatan Pendapatan Pendapatan

A5 Denpasar

Tinggi Menengah Atas Menengah Bawah Rendah Sumber: Mastercard

kini sudah mulai bermunculan perempuan menempati posisi cukup tinggi dengan gaji besar, seperti perbankan, manajemen kantor, kuliner, ekspor-impor, hingga kedokteran. ‘’Namun, belum di semua bidang. Masih banyak pula diskriminasi, terutama di bidang yang dikuasai laki-laki seperti pertambangan dan pembangunan (konstruksi),’’ katanya. Survei Mastercard Index of Women Entrepreneurs yang dirilis Maret 2018 menempatkan Indonesia pada posisi 30 (62,4 poin) dari 57 negara yang disurvei. Posisi tahun ini naik dua peringkat dibandingkan tahun lalu dengan 61,2 poin. Survei tersebut menunjukkan, meski masih kalah dari sejawat di negara-negara maju, perempuan pengusaha Indonesia sejatinya juga berkembang. Dengan kata lain, Indonesia masih berpeluang meningkatkan pengusaha perempuan untuk mendukung perekonomian. Maka, yang dibutuhkan adalah perempuan berkarakter pemimpin. Menurut Direktur Jenderal Informasi dan Komunikasi Publik Kemenkominfo Rosarita Niken Widiastuti, karakter perempuan pemimpin harus memiliki kompetensi, kapasitas, serta semangat lebih, tidak terkecuali dengan laki-laki. Jika perempuan mampu menunjukkan performa terbaik sebagai pemimpin, peluang mereka pun terbuka luas di berbagai bidang, termasuk dalam dunia usaha. ‘’Jadi tidak hanya bergaul di level atas, tapi juga selevel dan ke bawah. Semacam pergaulan 360 derajat,’’ kata Rosarita menguraikan. Namun, Pelaksana Tugas Deputi Pengembangan Sumber Daya Manusia, Kementerian Koperasi dan UKM Rulli Nuryanto menilai, saat ini tidak ada pembeda antara perempuan dan lelaki dalam meraih kesempatan memimpin bisnis. ‘’Ini lebih ke karakter dan etos kerja,’’ ujarnya. O DIAN RISKO ROSMAYANTI | FIFIA A HIMAWAN

ARAB SAUDI MEMBALAS JIKA AS JATUHKAN SANKSI » 26-35°C

Hujan Lebat

Hujan Sedang

Hujan Ringan

Berawan

A10

Cerah Berawan

Cerah sumber: BMKG


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.
Harian Nasional by Harian Nasional - Issuu