SENIN, 18 JULI 2016 | Nomor 931 Tahun III
A
Hari ini 32 halaman | Rp 3.000,-
SEMUA BISA SELEVEL MESSI
MATA P ISAU POKEMON GO
»B17
»C25
DINAMIS DAN MENCERAHKAN
Pekerja Asing Alami Fluktuasi
ANTARA | NOVA WAHYUDI
Isu 10 juta pekerja asal China masuk RI dinilai bohong.
PADAMKAN API DI INDRALAYA Helikopter MI-8 MTV milik BNPB memadamkan kebakaran lahan dari udara di Indralaya Utara, Ogan Ilir, Sumatera Selatan, Minggu (17/7). BPBD Sumatera Selatan menurunkan dua helikopter MI-8MTV sekaligus untuk memadamkan kebakaran lahan yang terjadi di daerah itu.
SWASEMBADA SAPI TERHAMBAT PENYAKIT » Jakarta
24-33°C
Bandung
21-29°C
A7
Semarang
JAKARTA (HN) P e m e r i n t a h melalui Kementerian Tenaga Kerja membantah Indonesia kebanjiran pekerja asing, khususnya dari China. Isu tentang 10 juta pekerja asing dari Negeri Tirai Bambu akan masuk Tanah Air pun dinilai sebagai berita bohong. “Pekerja asing asal China sebagaimana halnya pekerja asing dari negara lain, mengalami fluktuasi tiap tahun. Jumlah ratarata mereka hanya berkisar 1416 ribu dalam periode setahun atau sekitar 20-22 persen dari total 70-an ribu pekerja asing di Indonesia,” kata Menaker Hanif Dakiri di Jakarta, Minggu (17/7). “Bohong besar jika dikatakan akan ada 10 juta pekerja asing asal China masuk ke Indonesia. Kemungkinan angka itu diolah dari target kunjungan wisatawan mancanegara,” ujar Menteri Hanif. Berdasarkan catatan, total target kunjungan wisatawan mancanegara pada 2016 adalah 12 juta, 2017 sebanyak 15 juta, 2018 sebanyak 17 juta, 2019 sebanyak 20 juta. Dari total target tersebut, target kunjungan wisman dari Greater China (China, Hong Kong, Macau, dan Taiwan) pada 2016 sebanyak 2,1 juta, 2017 sebanyak 2,5 juta, 2018 sebanyak 2,8 juta, dan 2019 sebanyak 3,3 juta. “Jadi jelas. angka 10 juta pekerja China itu angka insinuasi atau angka provokasi karena dalam target kunjungan wisman dari Greater China pun tidak sebesar angka itu,” katanya. Menurut Menteri Hanif, rerata nasional jumlah pekerja asing di Indonesia berada di kisaran 0,027 persen dibandingkan jumlah penduduk Indonesia sekitar 257 juta, atau sekitar 0,05 persen jika dibandingkan angkatan kerja Indonesia pada 2016
DPP PDI-P JAKARTA TUTUP PINTU UNTUK AHOK » :25-32°C
Yogyakarta
24-33°C
Surabaya
26-35°C
sekitar 128 juta. “Jika dibandingkan dengan pada 2011, 2012, dan 2013, jumlah pekerja asing pada 2014, 2015, dan 2016 cenderung menurun. Menteri Hanif mengatakan, pekerja asing di Indonesia jauh lebih sedikit ketimbang TKI yang bekerja di luar negeri. Di Malaysia yang berpenduduk 31 juta, terdapat 2 juta TKI. Di Singapura yang berpenduduk sekitar 5.5 juta, terdapat 150 ribu TKI. Di Hong Kong yang berpenduduk sekitar 7 juta, terdapat sekitar 153 ribu TKI. Di Korea Selatan sekitar 51 juta, TKI-nya sekitar 58 ribu. Penduduk Taiwan yang berpenduduk sekitar 23 juta, terdapat sekitar 200 ribu TKI. Di Macau yang berpenduduk sekitar 642 ribu, terdapat sekitar 16 ribu TKI. “Itu baru sebagian negara di Asia Pasifik , belum termasuk TKI di Timur Tengah, Eropa, maupun AS,” ujarnya. Dia juga menegaskan, pekerja asing hanya boleh menduduki jabatan tertentu yang terbatas dan skilled. “Paling rendah adalah teknisi. Pekerja kasar tidak boleh. Jika ada, sudah pasti pelanggaran. Kalau ada pelanggaran, ya ditindak, termasuk deportasi.” Pekerja asing yang akan bekerja di Indonesia pun dikendalikan melalui perizinan dan syarat-syarat masuk. Izin itu mencakup izin kerja dan izin tinggal. Semua izin harus didapat sebelum mereka masuk Indonesia. Pengurusan itu tak boleh individu, tetapi perusahaan yang akan mempekerjakan mereka. Syarat-syarat masuknya juga cukup ketat, di antaranya kompetensi, pendidikan sesuai jabatan, pengalaman kerja, syarat alih keahlian kepada tenaga kerja Indonesia, ditambah sejumlah syarat administratif lainnya. Perusahaan pengguna pekerja asing juga wajib membayar dana
A12
Denpasar
26-35°C
PEKERJA ASING DI INDONESIA (hingga 30 Juni 2016) 2011
77.307 2012
72.427 2013
68.957 2014
68.762 2015
69.025 2016
43.816 Sumber: Kementerian Tenaga Kerja
kompensasi penggunaan tenaga kerja asing sebesar US$ 100 per orang per bulan yang langsung disetorkan ke kas negara melalui bank. Sebelumnya, dalam akun Twitter-nya mantan Menteri Kehakiman dan HAM Yusril Ihza Mahendra memperingatkan pemerintah untuk berpikir matang terkait kehadiran 10 juta pekerja dari China sebagai kompensasi investasi dan pinjaman RI. Kehadiran 10 juta pekerja itu dinilai akan menimbulkan persoalan kependudukan, sosial, ekonomi, dan politik pada masa sekarang dan masa depan. O ARIF KUSUMA | DION B ARINTO
RIBUAN PEJABAT TURKI DITANGKAP » Hujan Lebat
Hujan Sedang
Hujan Ringan
Berawan
A15 Cerah Berawan
Cerah sumber: BMKG