Harian Nasional

Page 1

MINGGU, 1 DESEMBER 2013 | Nomor 91 Tahun I

Hari ini 32 halaman | Rp 3.000,-

Hikmah Berwujud Museum

SERANG DAN SERANG!

INDRA SJAFRI

Kecuali Tuhan, Semua Bisa Dikalahkan

Barca ingin melupakan kekalahan di Ajax. »B13

»A6-A7

»C21

A

NASIONAL H A R I A N

DINAMIS DAN MENCERAHKAN

Festival Layang-Layang Internasional

HARIAN NASIONAL | AULIA RACHMAN

Sejumlah layanglayang memeriahkan Jakarta International Kite Festival di Kawasan Monas, Jakarta, Sabtu (30/11). Festival yang diselenggarakan atas kerja sama komunitas layanglayang domestik dengan Kite Museum Jakarta ini bertujuan menarik lebih banyak wisatawan untuk berkunjung ke ibu kota. Festival diikuti peserta dari 18 negara yang memamerkan sejumlah layang-layang dalam beragam bentuk, tidak jarang juga unik.

Saatnya Parpol Umumkan Capres Ideologi dan sentimen keagamaan dinilai bukan lagi magnet yang laku dijual pada Pemilu 2014. JAKARTA (HN) Partai politik peserta Pemilu 2014 diharapkan secepat mung­ kin mengenalkan pasangan calon pre­ siden (capres) dan calon wakil pre­ siden (cawapres)-nya. De­ ngan pengenalan dini capres-cawapres, sementara waktu me­nuju pemi­lihan cukup panjang, pu­blik pemi­lih me­miliki cukup waktu dan ­kesempatan me­ nilai sebelum menentukan pilihannya. Jika masih ada parpol yang belum mengumumkan capres-cawapresnya, kata pengamat politik Universitas Mercu Buana Heri Budianto, sangat mungkin ­ parpol tersebut sejauh ini belum, bahkan tidak, memiliki calon. Mungkin pula su­ dah merasa tidak memiliki kans menang. ‘’Tapi kalau dari sisi masyarakat, akan sangat terbantu kalau calon presiden itu di­ usung dari sekarang,’’ ujar Heri dalam dis­ kusi publik ‘’Nasib Parpol Nasionalis dan Parpol Agamais’’ di Jakarta, Sabtu (30/11). Jakarta

24-33° C

Bandung

22-32° C

Dengan pengenalan capres-cawapres lebih dini, kata Heri menambahkan, setidaknya masyarakat bisa melihat rekam jejak (track record) mereka. Misalnya, apa­ kah calon yang diusung mempunyai ka­ pasitas dan kapabilitas, juga kompetensi memimpin bangsa. ‘’Kan masyarakat itu menilai banyak hal berdasarkan track record calon seorang pemimpin.’’ Menurut Heri, jika ada partai politik berani mendeklarasikan calon presiden dan wakil presiden yang diusungnya mu­ lai sekarang, itu bisa dibilang sebagai ‘’se­ jarah politik baru’’. ‘’Karena selama ini be­ lum pernah terjadi capres itu dicalonkan sebelum pemilu legislatif. Seandainya pun kalau nggak jadi, setidaknya sudah bisa memutar otak dari awal,’’ ujarnya. Ia menilai pada Pemilu 2014 bakal ter­ jadi perubahan perilaku pemilih. ­Ideologi dan sentimen keagamaan tidak laku lagi

Semarang

24-33° C

Yogyakarta

21-31° C

Surabaya

dijual. Perilaku pemilih pun ­ setidaknya dipengaruhi empat hal: pragmatisme, transaksional, hubungan kekerabatan, dan instanisme. Menurut Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Hanura Saleh Husin, masing-­masing parpol mempunyai strategi dalam me­ ngenalkan pasangan capres dan cawapres yang diusungnya. Sejauh tidak melanggar aturan yang ditentukan, itu sah-sah saja. Saleh mengemukakan hal ini terkait langkah Hanura yang sudah mendeklarasikan pa­ sangan Wiranto-Hary Tanoesoedibjo se­bagai Capres dan Cawapres pada Pilpres 2014. Partai-partai berbasis mayoritas massa Islam sejauh ini juga belum mendeklara­ sikan capres-cawapres yang bakal di­ usung. Kebanyakan mereka menentukan langkah usai perhelatan pemilu legislatif (pileg). Sekjen Partai Persatuan Pemba­ ngunan (PPP) M. Romahurmuziy meng­ akui, hingga kini belum semua partai te­ lah memiliki figur layak jual. ‘’Pertarungan 2014 masih beragam. 23-34° C

Denpasar

24-31° C

Hujan Lebat

Ada yang mengandalkan figur, ada pula yang mengandalkan sistem, dan juga ada yang mengandalkan ideologi,’’ kata ­Romahurmuziy. Romi, sapaan akrab Sekjen PPP itu, dalam partai-partai Islam lazim meng­usung ketua umumnya sebagai capres. Oleh ka­ rena itu, masyarakat mungkin sudah bisa menebak kandidat yang akan dijagokan PPP. ‘’Sistem pemilu kita memang tidak me­ mungkinkan calon presiden dicalonkan pagi-pagi. Seorang calon presiden bisa di­ ajukan ketika 112 kursi yang mengajukan dan itu bisa terlihat setelah pemilihan le­ gislatif,’’ ujarnya. Beberapa jajak pendapat termuta­ khir mengatakan, parpol berbasis agama diperkirakan kehilangan magnet berupa penurunan elektabilitas di mata publik pada pemilu mendatang. Beragam persoal­ an, khususnya kasus hukum, yang mem­ belenggu dan menjeret beberapa pimpinan partai ikut andil menentukan penurunan elektabilitas tersebut. HERMAN SINA Hujan Sedang

Hujan Ringan

Berawan

Cerah Berawan

Cerah sumber: BMKG


MINGGU, 1 DESEMBER 2013 | Nomor 91 Tahun I

HARIAN NASIONAL

A2 BERITA UTAMA

Perjelas Dana Kampanye Parpol JAKARTA (HN) M e n j e l a n g “Calon wajib membuka dan ­e­ P milu 2014 aliran sumbangan melaporkan rekening khusus dana kampanye semakin s­ulit dana kampanye dimulai tiga ditelusuri. Pasalnya hingga kini hari setelah ditetapkan sebagai ­ belum satu pun partai politik ­peserta pemilu,” katanya. Direktur Program Transpa­ maupun calon legislatif yang mengumumkan rekening khu­ rency International Indonesia Ibrahim Fahmy Badoh menegas­ sus dana kampanye. Direktur Ekskutif Perkumpul­ kan, sumbangan dalam proses an untuk Pemilu dan Demokrasi kampanye memiliki potensi un­ (Perludem) Titi Anggraini mengata­ tuk mengikat calon dengan pem­ kan, dalam pasal 8 ayat (2) huruf i beri sumbangan dalam suatu UU No. 8/2012 tentang ­Pemilihan hubungan tertentu yang sifatnya Umum Anggota Dewan Perwakilan negatif. Pencatatan sumbangan Rakyat (DPR), Dewan Perwakilan dalam dana kampanye harus jelas. Sumbangan yang d ­ iterima se­ Daerah (DPD), dan Dewan Per­ wa­ kilan Rakyat Dae­ rah (DPRD) orang calon ­maupun ­parpol dapat partai politik baru ­ menjadi ­bumerang Kenapa dana dapat menjadi peser­ pe­nyande­raan ke­ tingan dan je­ ta pemilu setelah me­ kampanye pen­ting, pen­ bakan untuk meng­ menuhi persyaratan karena banyak ter­tentu dan menye­ halalkan praktek ko­ sumbangan, rahkan nomor re­ rupsi. dan tidak ada kening dana kam­ “Kenapa dana sumbangan ­tanpa kam­panye ­pen­ting, panye pemilu. maksud tertentu. Dana ­kampanye, karena banyak sum­ ­termasuk sumbang­ bangan dan tidak an, ha­rus di­masuk­kan dalam re­ ada sumbangan t­anpa m ­ aksud ngikat, kening khusus dana kampanye. tertentu. Sifatnya itu me­ Peng­umuman ­tersebut menurut karena sifatnya mengikat dan Titi penting sebagai pengawasan bisa terbuka peluang menjadi dini dana kampanye. semacam investasi korupsi,” kata . Ironisnya KPU dan B ­ awaslu Apalagi berkaca dari Pemilu 2009, dana kampanye merupakan seakan tidak cukup serius meng­­ salah satu celah kasus korupsi pen­ awasi sumbangan-sumbangan cucian uang dari sumber-­sumber yang me­­ngalir. Dalam Peraturan yang tidak halal dan tidak jelas. ­Komisi Pemilihan Umum (PKPU) “Belum adanya p ­ engumuman No. 18/2013 tentang Perubahan kepada publik perihal r­ekening Ke­tiga tentang Tahapan, Program, khusus dana kampanye ini mem­ dan Jadwal Penyelenggaraan Pe­ buat masyarakat kesulitan dalam milu, penyerahan rekening khu­ melakukan pemantauan dan sus dana kampanye baru dilaku­ peng­ awasan,” kata Titi dalam kan 2 Februari-2 Maret 2014 ber­ ­siaran pers yang diterima H ­ ARIAN samaan penyerahan lapor­an awal dana kampanye. NASIONAL, Sabtu (30/11). “Kami meminta KPU dan Ba­ Rekening khusus dana kam­ panye kandidat calon anggota le­ waslu untuk lebih serius dalam gislatif seharusnya dibuat terpi­ menangani permasalahan dana sah dengan rekening dana kam­ kampanye untuk mencegah ko­ panye partai politik. Ia men­ rupsi, salah satuntya dengan syaratkan hal yang sama bagi merevisi aturan tersebut,” kata Titi. l VINI M ROSYA calon anggota DPD.

HARIAN NASIONAL | NURCHOLIS ANHARI LUBIS

Belum adanya pengumuman kepada publik perihal rekening khusus dana kampanye membuat masyarakat sulit melakukan pemantauan.

Seminar Kebangsaan Ketum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri, Gubernur DKI Joko Widodo, dan Ketua Bidang Politik & Hubungan Antarlembaga PDI Perjuangan Puan Maharani menghadiri seminar “Indonesia Menjawab Tantangan: Kepemimpinan Menjadi Bangsa Pemenang” di Aula Fakultas Kedokteran UI, Salemba, Jakarta Pusat, Sabtu (30/11). Joko Widodo dan Megawati merupakan dua dari sejumlah tokoh yang diundang pada seminar tersebut.

Numpang Tenar dari Korupsi SKK Migas SIAPA tidak kenal B ­ unda ­ utri, Sengman, atau Duo P Keong Racun? Bagi kedua nama per­tama, kekondangan tak ­perlu didapat dengan sibuk meng­ unggah video di jejaring so­ sial, s­ e­perti Duo Keong Racun. Nama mereka hanya melintas di ­sebuah kasus dalam persidang­ an tindak pidana korupsi. Alhasil, karena b ­ esarnya rasa ingin tahu masyarakat akan kedua nama itu, Bunda Putri dan Sengman pun jadi ter­ sohor. Kini, Iryanto Muchyi jadi sejurus. Mesin pencari google bahkan menempatkannya men­ jadi nama yang paling ba­nyak dicari belakangan. Tapi berbe­ da dengan Bunda Putri atau ­Sengman, Iryanto tak dikenal­ kan melalui persidangan. Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK)lah yang memprakarsai. Dalam upaya m ­ enyelesaikan sengkarut dugaan k ­ orupsi di lingkungan SKK Migas, k ­ omisi antirasuah melakukan pen­

cegahan terhadap staf ahli DPR RI itu. Meski belum di­ ketahui peran apa yang dimain­ kan asisten Sutan Bathoegana itu, tapi sudah cukup membuat nama salah satu pendiri Partai Demokrat itu kondang. Sebuah laman blog memberi­ kan keterangan ihwal biografi ­Iryanto. Di iryantomuchyi.blogspot.com, bapak empat anak itu kini tak hanya disibukkan de­ ngan aktifitas menjadi staf ahli wakil rakyat. Iryanto yang lahir di J ­ akarta 4 Februari 1958 silam ini s­ edang mencoba peruntungan m ­ enjadi calon legislatif Senayan dari ­Partai De­mokrat pada Dapil Jawa Tengah II, yang meliputi Demak, Jepara, dan Kudus. Entah apa yang melatarbelakangi p ­ emilihan Dapil Jawa Tengah II. I­ryanto ­sendiri tinggal dan menetap di Kota Bekasi, Jawa Barat. Anggota Dewan P ­ embina Partai Demokrat Ahmad Mu­ barok menolak kenal d ­ engan

I­ryanto. Wakil Sekretaris ­Jenderal Partai Demokrat Andi ­Nurpati pun menolak b ­ anyak ­komentar. Ia b ­ erujar menyerah­ kan penyelesai­an perkara pada KPK. Tak hanya Iryanto yang be­ lakangan tersohor. Teman separtainya, Tri Yulianto, pun membonceng. Nama salah satu anggota Komisi VII dari Par­ tai Demokrat itu juga dikait-­ kaitkan dengan kasus dugaan korupsi SKK Migas. Tri, menurut kesaksian Rudi, menjadi perantara komisi e­ nergi untuk mengambil jatah tunjang­ an hari raya (THR) dari SKK Migas. Sejumlah uang pun me­ngalir. Menurut Rudi, setidak­nya SIN$ 200 ribu meng­alir ke sejum­ lah partai. Namun b ­ elakangan, berdasar pengakuan sejumlah ­rekan separtai, Tri yang kini ter­ daftar sebagai calon legis­latif dari Daerah Pemilihan Jakarta I ­de­ngan ­nomor urut dua ini se­ dang sakit. l AHMAD REZA

Terbit perdana 31 Agustus 2013 diterbitkan oleh: PT BERITA NASIONAL

DINAMIS DAN MENCERAHKAN

PEMIMPIN REDAKSI/PENANGGUNG JAWAB: Makhfud Sappe. | REDAKTUR PELAKSANA: Solichin M. Awi, Burhanuddin Bella. | REDAKTUR: A. Gener Wakulu, Eko Budi Harsono, Dani Wicaksono, Ton Suhartono, Darma Ismayanto, Dionisius B. Arinto. | REDAKSI: Andi Sapto Nugroho, Fifia A. Himawan, Siska Maria Eviline, Vini Mariyane Rosya, Caca Casriwan, Tiara Maharani Kusuma, Chairul Abshar, Dian Riski Rosmayanti, Alvin Tamba, W. Ridwan Maulana, Cindy Melissa Putri, Ahmad Reza. | PEWARTA FOTO: Nurcholis Anhari Lubis, Aulia Rachman. | DESAINER GRAFIS: Joko Sutrisno. | PERWAJAHAN/TATA LETAK: Mochammad Taufik Fadillah, Lucas Anggriawan, Saiful Nur Sasi, Dwi Setiawan, Suryanda. | SEKRETARIS REDAKSI: Jacqueline Sharon Jahja. | NETWORK & IT: Andi Tenriadi | Sutiyono. ALAMAT REDAKSI: Jalan Teuku Cik Di Tiro 77 Menteng, Jakarta Pusat 10310, Telp: 021-3672 8477, Faks: 021-3151 668 e-mail: redaksi@harian-nasional.com PEMIMPIN PERUSAHAAN: Makhfud Sappe. | SEKRETARIS PERUSAHAAN: Tira Mayshela Kalebu. | PENASIHAT HUKUM: Dr. Harris Arthur Hedar, S.H., M.H. | BISNIS & MARKETING: Adisam, Yudo Winarno, Nofika Roseliana. | MESSENGER: Hendra Setiawan, F. Supriadi. | GA STAFF: Nanang Suryana. | KONTAK BISNIS: 021-3672 8477 | DISTRIBUSI & SIRKULASI: 021-3672 8477 | PENGADUAN: 021-3672 8477 | BERLANGGANAN: 021-3672 8477

Jurnalis HARIAN NASIONAL selalu dilengkapi identitas diri. Terima kasih kepada semua pihak yang membantu kelancaran tugasnya dan apresiasi kami kepada mereka yang, dengan penuh kesadaran tidak memberikan uang dan/atau apa pun barang yang memengaruhi independensi pemberitaan. Banda Aceh

22-32° C

Medan

23-33° C

Pekanbaru

23-33° C

Batam

24-31° C

Padang

21-31° C

Jambi

23-33° C

Palembang

24-33° C

P. Pinang

23-30° C

Bengkulu

23-31° C


HARIAN NASIONAL

MINGGU, 1 DESEMBER 2013 | Nomor 91 Tahun I

BERITA UTAMA A3

Dokter Butuh Standar Pelayanan Jika para dokter mengambil sikap jaga jarak terhadap pasien, secara langsung yang dirugikan adalah masyarakat itu sendiri. Jakarta, Sabtu (30/11). Menurut Daeng, jika para dokter mulai meng­ ambil sikap jaga jarak ter­ hadap pasien, secara lang­ sung yang dirugikan ada­ lah masyarakat itu sendi­ ri. Untuk itu, beda persepsi seperti ini harus diselesai­ kan jika para dokter patuh pada satu t­olak ukur yang sama, y­aitu standar. Na­ mun, kata dia, yang men­ jadi ­persoalan adalah yang n­amanya standar nasio­nal itu merupa­kan pe­doman yang sangat global dan ber­ sifat nasional. Daeng mengatakan, stan­ dar itu kemudian diterje­ mah­kan ke ­masing-masing pelayanan kesehatan, misal­ nya diterjemahkan di RSCM, di Kendari, atau di Papua. “Dalam penerjemahan ini mungkin ada yang tidak sama karena berkaitan dengan fasilitas yang ada. Jadi tidak sama itu bukan soal kualitasnya, ­ kualitas tetap sama. Tapi ­karena di RSCM, Kendari, dan Papua itu peralatannya beda, maka penerjemahannya, juga SOP-nya beda,” ujarnya. Sebagai dokter, Daeng

HARIAN NASIONAL | AULIA RACHMAN

JAKARTA (HN) K a s u s dugaan malpraktik yang dituduhkan kepada tiga orang dokter di Manado, Sulawesi Utara, beberapa waktu lalu membuat para dokter di seluruh Indonesia tak bisa tenang dalam men­ jalankan profesinya. Tiga dokter tersebut di­ jatuhi sanksi pidana oleh Mahkamah Agung (MA) dalam amar p ­utusannya mendorong para dokter lain­nya untuk memiliki se­ buah aturan yang jelas dan berlaku sama bagi semua doker di seluruh Indonesia. Sekretaris Jenderal (Sek­ jen) Ikatan Dokter Indo­nesia (IDI) dr. Daeng M. F ­aqih mengatakan, jika kasus se­ rupa seperti dugaan mal­ praktik itu terus dibiarkan berlarut-larut, kemungkin­ an terburuknya adalah ter­ bangunnya sikap defensive medicine. “Jadi, dokter meme­ riksa pasien itu dia difensif, dia ingin aman dulu supaya tidak gampang dituduh,” kata Daeng dalam aca­ ra “Polemik SINDO Radio, bertajuk Dokter Juga Manusia di Resto Warung Daun,

Ratusan dokter menggelar aksi unjuk rasa di depan gedung Mahkamah Agung, Jakarta, beberapa waktu lalu. Aksi damai para dokter sebagai bentuk solidaritas kepada dokter Ayu serentak dilakukan di seluruh Indonesia. B. Lampung

23-32° C

Pontianak

23-33° C

Samarinda

24-31° C

juga mempertanyakan stan­ dar yang menjadi tolok ukur dalam penilaian. Menurut dia, sebaiknya standar yang dipakai ada­ lah yang ada di masingmasing fasilitas. “Karena tidak mung­ kin orang yang nanganin pasien di Papua dinilai de­ ngan standar yang di RSCM. Kita tahu kan, di rumah sakit itu ada tipe A, tipe B, tipe C, itu kan beda. Karena itu standarnya pun beda-beda,” katanya. Menurut Daeng, para dokter tidak pernah menun­ tut kebal terhadap hukum. Sebagai­mana yang diharapkan oleh siapa pun, para dokter juga tidak ­ingin dikriminalisasi. “Dalam kasus kriminali­ sasi ini, mohon dicarikan solusi terbaik. Saya rasa ­ tidak ada satu manusia pun yang i­ ngin dikriminali­ sasikan, termasuk juga dalam profesi. Oleh ka­ rena itu, azas kepastian dan ke­ adilan itu mohon ditegakkan dengan baik,” ­pintanya.

Pesawat Maskapai Mozambik Celaka WINDHOEK (HN) – Sebuah pesawat milik Mozambique Airlines celaka dan jatuh di areal konservasi alam Ta­ man Nasional Bwabwata di belahan timur laut wilayah Namibia, menewaskan to­ tal 28 penumpang dan enam awak. Kepolisian Na­ mibia, Sabtu (30/11), me­ ngatakan, pesawat nahas bernomor penerbangan TM 470 itu meninggalkan Kota Maputo pada Jumat waktu setempatr menuju Luanda, Ibu Kota Angola. Deputi Kepala Kepolisi­ an Namibia Willy Bamp­ ton memastikan tidak ada satu pun dari 34 orang di pesawat yang selamat. Ko­ tak hitam, termasuk voice recorder, pesawat nahas Embraer SA 190 itu sudah ditemukan dan kini sedang diselidiki oleh otoritas se­ tempat untuk menganali­ sis penyebab kecelakaan. Para pejabat Mozambik mengatakan, pesawat hi­ lang kontak saat ­memasuki

areal taman nasional Na­ mibia seluas 6.100 km persegi yang menjadi ru­ mah berbagai hewan lang­ ka dan liar itu. Pejabat mengatakan, cuaca buruk dan terbatasnya jarak pan­ dang sejauh ini masih di­ yakini sebagai penyebab. Di website-nya, Mozam­ bique Airlines ­menyatakan, korban tewas di pesawat itu terdiri atas 10 warga­ nya, sembilan dari Ango­ la, lima asal Portugal, ser­ ta masing-masing seorang dari Prancis, Brasil, dan China. Pesawat itu mening­ galkan Maputo pada Jumat pukul 11.26 (16.26 WIB) dan dijadwalkan tiba di ­Luanda pukul 14.00. Cessna dan Heli Polisi Sementara itu, di Alas­ ka, sebuah pesawat Cess­ na 208 dengan 10 orang di dalamnya jatuh pada Ju­ mat petang dan menewas­ kan empat orang. Di anta­ ra korban tewas adalah pi­

lot pesawat kecil bermesin tunggal yang bertolak me­ nuju St Mary’s dari Bethel, dua wilayah permukiman di negara b agian AS tersebut. Enam penumpang cedera. Dalam kejadian lain, sedikitnya satu orang te­ was dan 32 lainnya terlu­ ka ketika sebuah helikopter polisi jatuh dan menimpa atap bangunan Clutha Pub yang sedang padat pengun­ jung di Glasgow, Skotlan­ dia. Kejadian ini berlang­ sung pada Jumat malam pukul 22.25 waktu setem­ pat atau Sabtu (30/11) dini hari WIB. Saat itu di dalam pub terdapat lebih dari 100 pengunjung sedang menikmati konser musik. Dalam heli Eurocopter EC135 T2 bikinan anak perusahaan industri dir­ gantara dan pertahanan Eropa (EADS) terdapat dua perwira polisi dan seorang warga si­pil saat kecelakaan terjadi. Semuanya selamat. l REUTERS | SOLICHIN

Komisi Hukum Medik Direktur Yayasan Per­ lindungan Konsumen Ke­ sehatan dr Marius Wija­ yarta mengisyaratkan per­ lunya standar yang jelas dalam tugas pelayanan para dokter dalam bentuk standard operational procedure (SOP) sebagai bagian dari tuntutan profesi. Ia berharap dengan ada­ nya standar pelayanan me­ dik yang sama, setidaknya hal itu bisa melindungi pro­ fesi para dokter agar dapat melakukan tugasnya se­ cara profesional. “Termasuk juga u ­ntuk melindungi pasien. Jadi, harus ada standar pe­layan­ an medik nasional. Dengan begitu, dokter selamat, dok­ ter bisa dihargai profesi­nya dan pasien pun mendapat­ kan pelayan­an sesuai yang diharapkan,” ujar Marius. Anggota Komisi IX DPR RI Poempida Hidayatulloh mengatakan, perlu a ­ danya komisi hukum medik ­untuk bisa menerima ber­ bagai macam aduan terkait dugaan penyalahgunaan dalam pelayanan seorang dokter. l HERMAN SINA Palangka Raya

23-33° C

Banjarmasin

24-33° C

Manado

23-32° C

Hujan Lebat

Hujan Sedang

Hujan Ringan

Berawan

Cerah Berawan

Cerah sumber: BMKG


MINGGU, 1 DESEMBER 2013 | Nomor 91 Tahun I

HARIAN NASIONAL

A4 GLOBAL

Saat ‘’Politikus Plagiat’’ Ingin Balik ke Pentas

HAMPIR semua panggung politik dunia memiliki kisah ini. Karier seorang politikus begi­ tu cemerlang, melesat bagai pe­ sawat luar angkasa, namun sa­ ngat cepat pula jatuh bak me­ teor menghunjam bumi. Jika tidak karena tuduhan korup­ si atau main perempuan, bisa pula menjadi korban framing perebut­an kekuasaan di inter­ nal serta eksternal partai mau­ pun lembaga kekuasaan. Di Jerman pasca-Perang Dunia II, Karl-Theodor zu ­Guttenberg terbilang satu di ­antara politisi berkarier sa­ngat cemerlang itu. Saat berada di puncak kariernya pada 2009, ia menduduki jabatan menteri keuangan lalu menteri perta­ hanan. Bahkan saat itu ia mu­ lai digadang-gadang sebagai penerus Merkel. Sejak muda Guttenberg me­ mang dikenal kritis dengan ke­ mampuan analisis yang tajam. Ia juga karismatik. Alhasil ia pun menjadi media darling kare­ na tidak pelit berbicara kepada media tentang berbagai isu yang terbilang kontroversial, mulai dari perang di Afghanistan hing­ ga langkah penyelamatan pabrik automotif Opel. Kala itu media menilai beruntung Merkel yang sangat hati-hati memiliki junior pemberani seperti Guttenberg. Sebuah perpaduan yang tepat. Jerman belum pernah me­ miliki politikus seperti dia. Trah Guttenberg dari Leopold II, Kekaisaran Suci Roma pada akhir abad ke-18, membuat ka­ rismanya kian terang. Apalagi ia dikenal bukan sosok politikus yang begitu disibukkan dengan penampilan jaim alias jaga imej. Ia tidak segan-segan berkumpul dengan kaum munda penggan­ drung musik cadas menonton konser AC/DC di malam hari. Berkumpul dengan kalangan jetset dan sosialita juga super­ biasa disokong kegemaran ­istrinya, Stephanie, yang tampil glamour. Stephanie adalah cicit Otto von Bismarck, kanselir per­ tama Jerman. Pun ‘’dosa sejarah’’ Jerman juga tidak melekat kepada­nya mengingat keluarga pendahulu­ nya adalah para penentang Nazi. Kakeknya bahkan disebutsebut sempat lolos dari ekse­kusi Gorontalo

23-33° C

Palu

Nazi karena mengatakan l­ebih baik membunuh perwira SS (Agen Rahasia)-nya Nazi ketim­ bang warga Yahudi. Pendek kata, modal seorang politikus telah lengkap dimiliki Guttenberg. Namun siapa sem­ pat mengira pada Maret 2011 dengan hati redam ia harus me­ nanggalkan jabatannya, l­antas meninggalkan Berlin menuju New York. Karier politik sosok yang sempat difavoritkan seba­ gai salah satu kandidat peng­ ganti Kanselir Merkel ini terjun bebas akibat tuduhan plagia­ risme. Media membeber habishabisan sang politikus cemer­ lang itu ternyata menjiplak se­ jumlah besar karya orang lain untuk tesis doktornya. Kepergian Guttenberg disa­ yangkan tidak hanya kalangan politisi sehaluan yang kon­ servatif, namun juga mereka di oposisi yang beraliran kiri. Bah­ kan Kanselir Merkel dengan ­berat hati menerima pengun­ duran dirinya. Sejak itu Guttenberg l­ebih banyak menghabiskan w ­ aktu bersama Stephanie ­beserta dua anak perempuannya di l­okasi hunian kalangan b ­ erpunya di pinggiran New York, tepatnya di Greenwich, Connecti­ cut. Ia b ­ ukan warga negara ­namun d ­ iangkat sebagai ‘’nega­ rawan k ­ ehormatan’’ oleh lem­ baga Cen­ter for Strategic and Internatio­nal Studies (CSIS) di ­Washington. Di ‘’pengasingan­ nya’’ itu pula Guttenberg men­ jabat sebagai duta besar K ­ omisi Eropa untuk program inisiasi kebebasan berinternet. Awal bulan lalu, saat par­ tainya sibuk membincang ren­ cana koalisi dengan SPD pas­ cakemenengan di pemilu s­ erta memprotes bukti p ­ enyadapan yang dilakukan agen-agen Amerika Serikat di telepon ­selulernya, diam-diam Merkel menerima Guttenberg dan ber­ bicara selama satu jam di Kan­ tor Kanselir. Spekulasi pun muncul, Guttenberg siap comeback di pentas politik Jerman. Sejauh ini materi pem­ bicaraan rahasia Merkel dan Guttenberg masih misteri. ­Guttenberg sendiri enggan membeber inti pem­bicaraan dalam pertemuan dengan

24-34° C

Kendari

23-33° C

Makassar

REUTERS | THIERRY ROGE

Cukup lama menghilang dari layar publik, tiba-tiba Karl-Theodor zu Guttenberg muncul lagi mengiringi euforia kesepakatan awal koalisi jilid kedua Uni Demokratik Kristen (CDU)-nya Kanselir Angela Merkel dengan Partai Demokrat Sosial (SPD). Akankah mantan menteri pertahanan yang dipaksa mundur akibat tuduhan plagiarisme ini kembali ke pemerintahan?

KARL-THEODOR ZU GUTTENBERG

­Merkel itu. Menjawab per­ mintaan wawancara khu­ sus R ­ euters, ia hanya b ­ ilang sebelum­nya kerap pulang kampung namun dilakukan­ nya s­ a­ngat diam-diam. Ia juga tidak mau dijebak untuk men­ jawab kemungkinannya kembali ­menerjuni politik Jerman. ‘’Saya sangat bahagia di sini. Akhirnya saya bisa m ­ enyelami berbagai topik yang biasa­nya politisi selalu berpura-pura ­paham namun sejatinya mere­ ka tidak memiliki banyak penge­ tahuan tentang topik-topik itu,’’ tuturnya. Saat di AS, Guttenberg meng­akui banyak mendapat­ kan perspektif baru. Ia pun ­mengaku bisa berpendapat l­ebih jernih. Meski tetap menjalin hubungan akrab dengan M ­ erkel, dalam sejumlah tulisan opinieditorial ia kerap mengkritisi policy pemerintahan s­ eniornya itu, mulai dari kebijakan luar negeri hingga keamanan. Pada akhir 2012, di Financial Times ia mengkritik s­ ikap pemerintahan Berlin yang menghalangi merger i­ndustri dirgantara dan pertahanan Prancis-Jerman EADS ­dengan BAE Systems-nya Inggris. Me­ nurut Guttenberg, k ­ egagalan merger itu merupakan ‘’ke­ hilangan kesempatan meng­ ambil langkah bersejarah’’. Agustus lalu, saat t­ udingan Suriah menggunakan senjata kimia kian deras mengalir, di 24-31° C

Majene

25-31° C

The New York Times ia meng­ kritik ‘’budaya selalu enggan’’ dalam keterlibatan militer. Jer­ man seharusnya terlibat seba­ gaimana negara-negara kekuat­ an utama dunia lainnya. Na­ mun pandangan Guttenberg ini ­banyak diserang media lokal. ‘’Semua itu saya maksudkan sebagai pengingat,’’ kata Gutten­ berg, politikus asal Bavaria yang tergabung di Uni Sosial Kris­ ten (CSU), mitra ‘’koalisi sejati’’ CDU-nya Merkel. Menguji Penerimaan Publik Sejumlah media Jerman me­ nilai memertahankan inti pem­ bicaraan Merkel dan Gutten­ berg tetap misterius meru­ pakan upaya mengetahui se­ jauh mana publik bereaksi dan bisa mene­rima kembali keha­ diran p ­ olitikus Bavaria itu. Na­ mun mereka juga memandang, semuanya kembali kepada ­Guttenberg sendiri. Satu persoalan mendasar, sejauh ini ia belum mau meng­ akui tindakan plagiat yang di­ lakukannya meskipun Univer­ sity of Bayreuth, kampus tem­ patnya meraih gelar Ph.D. pada 2006, telah memastikan Gutten­ berg telah ‘’banyak melanggar standar akademik dan sengaja berbohong’’. Media Jerman se­ pertinya juga bakal sangat ber­ hati-hati memberinya tempat untuk meraih lagi kepercayaan publik setelah merasa ‘’dikhia­ nati’’ oleh sosok yang telah di­

Ternate

24-30° C

Ambon

24-31° C

jadikannya sebagai bintang itu. Namun masih cukup b ­ anyak waktu bagi Guttenberg untuk memulihkan diri. Usianya kini baru 41 tahun. Ia juga masih dibutuhkan oleh CSU. Tahun lalu Ketua CSU Horst Seehofer bah­ kan berjanji membawanya pulang setelah pemilu parlemen federal pada September 2013. Di p ­ emilu itu koalisi CDU-CSU menang dan, terbukti, Guttenberg pulang serta berkesempatan berbicara langsung di kantor pemerintahan bersama K ­ anselir Merkel. Jika ia benar hendak kem­ bali, sejumlah pengamat menilai tempat yang paling pas baginya untuk membangun lagi karier politik adalah di Bavaria, kam­ pung halamannya. Selain ke­ mampuannya yang masih terbi­ lang brilian, di wilayah itu pula keluarganya tinggal sejak abad ke-12 dan menetap di kastil ke­ luarga yang dimiliki sejak 1482. ‘’Bisakah itu terwujud be­ berapa tahun lagi dari sekarang? Mungkin saja. Guttenberg masih sangat populer, bahkan juga di kalangan Sosial Demokrat. Un­ tuk mendapati politikus muda Jerman sekarismatik dia, Anda baru bisa menjumpainya ke masa muda Helmut Schmidt,’’ ujar Juergen Falter, pengamat politik di Mainz University. Beberapa tahun lagi. Bu­ kan sekarang. Itulah penilaian ­Falter. ‘’Memori orang atas inti plagiarisme itu masih tajam.’’

Jayapura

l SOLICHIN

23-32° C

Sorong

25-32° C


HARIAN NASIONAL

MINGGU, 1 DESEMBER 2013 | Nomor 91 Tahun I

GLOBAL A5 Shevchenko dan Klitschko mengecam kekerasan polisi saat membubarkan demonstrasi pro-Uni Eropa. KIEV (HN) Oposisi Ukraina, Sabtu (30/11), menyerukan aksi mogok massal setelah pemerintah­ an negara itu benar-benar memu­ tuskan tidak m ­ enandatangani per­ janjian dagang dengan Uni Eropa (UE). Seruan itu juga muncul sete­ lah polisi dengan pentung­an dan granat kejut membubarkan se­ cara paksa aksi demon­strasi besar-­ besaran prointegrasi dengan UE di jantung Ibu Kota Kiev. Oposisi juga siap mendirikan markas sebagai pusat ken­ dali perlawanan untuk mengorga­ nisasi aksi-aksi di segenap pen­ juru negeri. ‘’Selain sepakat men­ dirikan markas kendali nasional, kami juga sedang menyiapkan rencana pemogokan nasional di seluruh wilayah Ukraina,’’ ujar Arseny Yatsenyuk, mantan men­ teri keuangan yang kini menjadi salah satu pimpinan demonstran oposisi. Untuk menghindari krisis politik nasional, oposisi menun­ tut pemerintahan Presiden ­Viktor

Yanukovich mundur dan segera menggelar pemilu. Mereka me­ nilai kebijakan Y ­ anukovich tidak menandatangani ­ perjanjian da­ gang dengan UE dalam KTT aliansi negara-negara Eropa itu di Vilnius, Lithuania, pada Ju­ mat waktu setempat merupakan ‘’langkah keliru’’. Yanukovich pekan lalu memi­ lih tidak akan ­menandatangani perjanjian dagang tersebut ka­ rena merasa terlalu banyak dite­ kan oleh UE. Aliansi ini menun­ tut pembebasan tokoh oposisi, mantan PM Yulia Tymoshenko, lawan politik Yanukovich. Selain itu, janji bantuan UE yang ditem­ pelkan dengan syarat perjanjian pinjaman Ukraina dengan Dana Moneter Internasional (IMF) di­ pandang tidak cukup memban­ tu Ukraina menggulirkan refor­ masi ekonomi. Ukraina pun memutus­ kan kembali mendekat ke sesa­ ma bekas Uni Soviet, Rusia. Na­ mun publik berharap Yanukovich

meralat kebijakannya saat hadir di Vilnius. Ternyata harapan itu tidak terwujud sehingga peme­ rintahan Kiev kini kembali men­ jauh bisa terintegrasi dengan UE. Massa yang digalang oposisi meresponnya dengan menggelar aksi besar di Lapangan Merdeka di jantung ibu kota sejak Jumat. Mereka menyanyi dan mengecam langkah Yanukovich. Jumat malam atau dini hari kemarin WIB, dengan pentungan dan tembakan granat kejut ­polisi membubarkan secara paksa. Bentrokan pun tidak terelakkan. Sepanjang malam hingga kema­ rin, polisi siaga di lokasi itu se­ mentara di beberapa bagian kota massa terus beraksi. Hingga tadi malam belum ada data pasti be­ rapa yang terluka. Polisi sempat menahan 35 orang, namun ke­ mudian dibebaskan. ‘’Menurut hitungan saya, pu­ luhan orang menjadi korban pe­ mukulan, bisa juga ratusan. Ini benar-benar buas,’’ ujar Andriy Shevchenko, mantan kapten tim­ nas sepak bola Ukraina yang kini menjadi deputi pimpinan oposi­

REUTERS | INNA SOKOLOVSKA

Oposisi Ukraina Serukan Mogok Nasional

Polisi membubarkan paksa massa demonstran di Lapangan Merdeka Kiev, Ukraina, Sabtu (30/11). Massa memprotes kebijakan pemerintah tidak menandatangani perjanjian dagang dengan Uni Eropa.

si, sebagaimana dilansir kantor ­berita Interfax. Juara tinju kelas berat WBC Vitaly Klitschko yang kini me­ mimpin oposisi Partai UDAR juga mengecam ‘’kebrutalan’’ polisi menangani demonstrasi pro-UE. Hal senada disampaikan Oleg ­Tyagnibok, pemimpin oposisi Par­

tai Serikat Svoboda (Kebebasan). Sepanjang hari kemarin polisi juga terus memburu demonstran yang melakukan aksi. Tidak kurang 100 orang lantas memi­ lih bersembunyi dan berlindung di kompleks biara di Kiev guna menghindari kekerasan polisi. l REUTERS | SOLICHIN

MULAI 19 DESEMBER 2013

JAKARTA – BANGKOK & CHIANG MAI JAKARTA – BANGKOK 2 X Sehari Jam 06.25, 14.40 BANGKOK – JAKARTA 2 X Sehari Jam 10.20, 19.35 JAKARTA – CHIANG MAI (via Bangkok) Jam 06.25 CHIANG MAI – JAKARTA (via Bangkok) Jam 17.35

Informasi & Pemesanan Tiket 24 Jam 0804-1-778899, 021-63798000, lionair.co.id atau hubungi biro perjalanan Anda Biak

22-31° C

Manokwari

24-31° C

Merauke

22-31° C

Kupang

22-33° C

Sumbawa

23-33° C

Mataram

23-32° C

Hujan Lebat

Hujan Sedang

Hujan Ringan

Berawan

Cerah Berawan

Cerah sumber: BMKG


MINGGU, 1 DESEMBER 2013 | Nomor 91 Tahun I

HARIAN NASIONAL

A6

MINGGU, 1 DESEMBER 2013 | Nomor 91 Tahun I

SOSOK

A7

INDRA SJAFRI – PELATIH TIMNAS SEPAK BOLA U-19

Kecuali Tuhan, Semua Bisa Dikalahkan BEGITU digemari namun masih terbilang miskin prestasi di kancah internasional. Perjalanan sepak bola Indonesia selama lebih dari dua dasa warsa terakhir tidak ubahnya kisah yang, boleh jadi, terdengar anatematik. Padahal sukses di lapangan sepak bola cukup ampuh membangkitkan kebanggaan menjadi orang Indonesia. Maka sebelum menjejak rumput lapangan dan bertarung tanpa pandang lawan, kebanggaan menjadi Indonesia harus selalu mantap menancap di dada para pejuang arena. ‘’Saya paling tidak suka kita selalu membungkuk ke bangsa asing. Seakan kita tidak mampu berdiri di kaki sendiri. Seakan kita tidak mempunyai kekuatan yang sama. Kita selalu merendah. Kita selalu melihat asing lebih hebat dari kita. Kita seakan tidak percaya pada kekuatan diri sendiri. Itu yang membuat kita selalu kalah. Bagaimana kita bisa melawan bangsa lain kalau kita tidak pernah percaya pada diri kita?’’ ujar Pelatih Timnas Sepak Bola U-19 Indra Sjafri saat meneri-

ma Tiara Maharani Kusuma dan pewarta foto Aulia Rachman dari HARIAN NASIONAL untuk wawancara khusus pertengahan bulan lalu. Lebih dari sekadar kagum dan rentetan aplaus menggemakan stadion, bangsa ini selayaknya juga mengapresiasi capaian Indra dan pasukan ‘’Garuda Muda’’-nya. Dengan polesan Indra, timnas U-19 merengkuhi gelar juara U-19 Piala AFF 2013 di Sidoarjo, Jawa Timur, beberapa bulan lalu. Spirit pantang rendah diri —sebaliknya justru bangga se­bagai anak bangsa besar bernama Indonesia— yang ditanamkan Indra kepada Evan Dimas dkk juga membawa timnas U-19 lolos ke putaran final U-19 Piala Asia 2014 di Myanmar. Dua prestasi tersebut seperti oase di padang tandus. Bagai pelepas dahaga paceklik prestasi yang tidak pernah lagi dipersembahkan timnas senior sejak kali terakhir menjuarai ajang resmi internasional dengan meraih medali emas pada SEA Games 1991 di Manila. Bolehlah bangsa ini berbangga dengan capaian para petempur ‘’Garuda Muda’’. Namun jangan sampai kebanggaan berlebih justru membuat mereka merasa terbebani dalam perjuangan menggapai prestasi yang lebih tinggi di masa mendatang. Berikan penuh kepercayaan membakar patriotisme arena sang ‘’Garuda Muda’’ di genggaman Indra. Dukunglah mereka mewujudkan mimpi besar bangsa ini. Indra percaya, hanya dengan menanamkan mimpi di setiap dada anggota skuad mudanya bangsa ini bisa membangun harapan dari sepak bola yang telah lama hilang. Untuk menjadikan harapan dari sebuah mimpi, demikian Indra, jelas dibutuhkan komitmen berjuang sampai penghabisan. Ia pun melacak bibit garansi komitmen itu sejak proses mencari, memilah, dan memilih pemain untuk memperkuat timnas U-19. ‘’Selain harus memenuhi empat standar, yakni skill sepak bola, kemampuan taktikal, kemampuan fisik, dan mental, pemain harus memiliki komitmen membela bangsa Indonesia. Komitmen itu yang akan saya pegang dalam memertahan­kan timnas,’’ ujar Indra menjelaskan. Komitmen membela bangsa, katanya menambahkan, bakal menguatkan tim yang terbentuk. Komitmen pula yang menjadi senjata rahasia kala bertempur di lapangan. ‘’Mere­ka jadi punya latar belakang keinginan dan tujuan yang sama: memberikan prestasi untuk Indonesia. Mere­ ka juga memiliki tekanan yang sama: memberikan yang terbaik untuk keluarga dan bangsa.’’ Selain komitmen, kepercayaan diri para pemain juga menjadi faktor penting. Indra Sjafri menilai sepak bola Indonesia mengalami paceklik sukses karena jauh dari tekad berdikari alias berdiri di atas kaki sendiri sebagaimana pernah diucapkan Soekarno, sang Proklamator RI. Logika Indra menolak mentah-mentah kebiasaan menatap yang asing dan yang berbau asing itu serba-wah. Indonesia ini bangsa besar, jadi sangat tidak layak minder. Jangan sampai semua persepsi negatif itu mengerosi, bahkan menggembosi, kepercayaan diri anak bangsa. Inilah yang senantiasa ia tanamkan kepada skuad ‘’Garuda Muda’’. Ia tidak ingin anak asuhnya merasa kalah sebelum berjuang. Justru ia ingin para pemain, generasi penerus bangsa, mewarisi sifat para pendahulunya. Para pejuang yang membuat Merah Putih bisa berkibar hingga sekarang.

Rahasia Mengalahkan Korsel Timnas U-19 memastikan tiket lolos ke putaran final U-19 Piala Asia 2014 di Myanmar setelah pada laga terakhir babak penyisihan Grup G di Stadion Utama Gelora Bung Karno Senayan, Jakarta, Oktober lalu, menang 3-2 atas juara bertahan Korea Selatan (Korsel). Mungkin tidak sedikit yang kaget atas keberhasilan ‘’Garuda Muda’’ menumbangkan tim asal Negeri Ginseng itu. Bahkan, ujar Indra mengakui, anak latihnya juga sempat minder sebelum laga berlangsung. Status Korsel sebagai juara U-19 Piala Asia 2012 begitu mengintimidasi

Sepak Bola Minus Kompromi SEMPAT terdepak dari panggung sepak bola nasional akibat wabah ‘’pemain titipan’’, Indra Sjafri memilih tidak patah arang. Ia mengaku tidak tahu pasti sejak kapan fenomena terpola yang meracuni marwah sepak bola yang menjunjung tinggi sportivitas dan memanusiakan manusia itu mulai bercokol dan bersemi di negeri ini. ‘’Itu benar-benar rendah dan merusak,’’ ucapnya tegas. Indra tidak ingin penerus bangsa terkontaminasi akibat kebobrokan sistem di federasi. Ia ingin andil memperbaiki dengan tangannya, lewat prestasi dengan jalan serta cara yang benar. Bukan demi nama pribadi, tidak pula dorongan hasrat berkuasa. Sebagai Muslim, Indra menilai mempersembahkan prestasi dan gelar juara kepada Indonesia seperti ikhtiar dalam beribadah. Ia tidak mendendam kala mengingat tahun-tahun dirinya merasa teraniaya oleh ketidakadilan, baik soal kesempatan bermain hingga polemik di tubuh PSSI. ‘’Saya punya program dan itu tidak boleh dicampuri oleh federasi. Yang penting saya akan berjuang mempersem­ bahkan prestasi. Saya hanya ingin mengibarkan bendera Merah Putih dan bendera PSSI. Itu tekad saya,’’ tutur lelaki berusia 50 tahun ini. Karena prinsipnya itu, Indra menolak pemain titipan dari pihak mana pun, termasuk pengurus federasi. Yang menurut standarnya masuk bisa bergabung timnas. Ia juga menentukan standar kualitas untuk program latihan timnas U-19 yang disusunnya. Barangkali Indra memang bukan figur pelatih yang ‘’la­ zim’’ untuk masa sekarang. Namun harus diakui ia pelatih matang yang begitu memahami tidak hanya uratnya bola, tetapi juga jantung masalah yang selama ini membelenggu pihak-pihak berkepentingan dengan bola itu. Spirit berdikarinya melahirkan sikap keras tiada kenal kompromi atas kondisi yang busuk dan hal-hal yang justru mempersempit kesempatan sepak bola Indonesia untuk berprestasi. Indra menyadari upayanya tidak mudah dan membutuhkan waktu panjang untuk bisa dinikmati hasilnya. Namun ia percaya kelak yang ia perjuangkan membuahkan hasil, siapa pun yang menorehkannya, karena ia meyakini masa depan sepak bola Indonesia itu masih ada. ‘’Suatu saat nanti kejayaan Indonesia sebagai ‘Macan Asia’ kembali berkibar,’’ ujarnya menegaskan. l

me­reka. Indra sempat sangat terpukul mencerna ‘’mental terjajah’’ anak latihnya. Pada satu sisi, ia merasa gagal menanamkan mental juara dalam diri Evan Dimas dkk. Di sisi lain, ia bisa lebih memahami ironi atas kepercayaan diri yang seharusnya dimiliki petempur arena sejati. Data-fakta memang menyatakan ‘’Garuda Muda’’ kalah moncer dengan Young Taeguk Warriors itu. Namun Indra tidak mau anak latihnya menyerah dan lebih dulu merasa kalah kala melawan kekuatan asing. ‘’Kepercayaan diri itu keyakinan. Ini bukan tentang siapa lawan kita dan bermain di mana, melainkan keyakinan kita. Apakah kita yakin dan mau bekerja keras memberikan yang terbaik? Siapa pun lawannya, di mana pun kita bermain, asal ada keyakinan bisa menang, kita akan menang,’’ kata Indra menegaskan. Ia pun menemukan cara memompa kepercayaan diri para pemainnya. Indra memasang foto para pemain Korsel di dinding ruang ganti dan minta anak latihnya mengingat muka-muka pemain lawan itu. Siapa lawan yang harus dikawal dan siapa yang harus ditaklukkan. Bersikap sejajar, bahkan lebih unggul adalah keharusan! ‘’Kemudian saya beri mereka kebebasan melakukan hal yang mereka inginkan, mulai dari dari meludah hingga mencoret muka para pemain Korea. Terserah mereka. Mereka harus berani menatap para pemain Korea. Tidak boleh minder. Itulah tujuannya,’’ tutur Indra. Buang minder. Berjalanlah tegak dengan mata menatap tajam ke arena pertaruhan kehormatan. Taklukkan lawan. Maka Indra pun berteriak berang tatkala Evan Dimas dkk berjalan menunduk di depan ruang ganti para pemain Korsel. Hasilnya pun jelas, timnas U-19 menang dan lolos ke putaran final Piala Asia 2014. Semua itu dinilai Indra berkat izin Allah melalui kepercayaan diri para pemainnya. Indra percaya orang yang merendahkan dirinya sendiri bakal mendapatkan murka Allah karena Sang Khalik menginginkan umatnya berpikir optimistis dan tidak berputus asa. Rendah diri hanya menciptakan aura negatif yang berujung pada menjauhnya nikmat Allah dari kehidupan kita. ‘’Bukan sombong tetapi percaya diri. Kita harus yakin pada diri kita sendiri. Kalau sombong itu kita melawan Allah. Ini kita justru mencintai Allah dengan cara percaya pada kemampuan diri kita yang juga berkah dari-Nya,’’ kata Indra. Selain percaya diri, berdoa juga vital untuk melengkapi kerja keras. Doa adalah bagian penting dalam hidup Indra dan berusaha ia tanamkan sekuat mungkin pada anak latihnya agar nikmat yang didapatkan bertambah. ’’Kalau bukan karena kehendak Allah, lalu siapa?” katanya. Allah Maha Besar. Indra sepenuhnya sadar yang diraihnya bersama skuad ‘’Garuda Muda’’ semata berkat kehendak dan bantuan Allah. Ia percaya pada janji Allah bahwa segala niat baik dan kerja keras akan dibayar dengan kado terindah dari-Nya. ‘’Selain Tuhan, semua lawan bisa dikalahkan. Dalam pertandingan sepak bola, tidak ada kata menyerah sebelum pertandingan berakhir,’’ tuturnya. Berkat keyakinan itu pula, Indra siap mendobrak ‘’ketidakadilan yang diciptakan sistem sepak bola Indonesia yang menindas serta meminggirkan pemain berbakat’’. Selamat berjuang, coach. l

INDRA SJAFRI LAHIR: Lubuk Nyiur, Batang Kapas, Pesisir Selatan, Sumatera Barat 2 Februari 1963 | ISTRI: Temi Indrayani | ANAK: 1. Aryandra Andaru (19 tahun), 2. Diandra Aryandari (15 tahun) | DOMISILI: Yogyakarta (sejak 2010) | KARIER BERMAIN: PSP Padang (1986-1991, gelandang) | KARIER MELATIH: Timnas Indonesia U-16 (2011), Timnas U-19 (2013—) | PRESTASI BERSAMA TIMNAS: Juara HKFA U-17 di Hong Kong (2012), Juara HKFA U-19 di Hong Kong (2013), Juara U-19 Piala AFF di Sidoarjo, Jawa Timur (2013), Membawa Timnas U-19 Lolos ke Putaran Final U-19 Piala Asia 2014 Myanmar (2013)


MINGGU, 1 DESEMBER 2013 | Nomor 91 Tahun I

HARIAN NASIONAL

A6

MINGGU, 1 DESEMBER 2013 | Nomor 91 Tahun I

SOSOK

A7

INDRA SJAFRI – PELATIH TIMNAS SEPAK BOLA U-19

Kecuali Tuhan, Semua Bisa Dikalahkan BEGITU digemari namun masih terbilang miskin prestasi di kancah internasional. Perjalanan sepak bola Indonesia selama lebih dari dua dasa warsa terakhir tidak ubahnya kisah yang, boleh jadi, terdengar anatematik. Padahal sukses di lapangan sepak bola cukup ampuh membangkitkan kebanggaan menjadi orang Indonesia. Maka sebelum menjejak rumput lapangan dan bertarung tanpa pandang lawan, kebanggaan menjadi Indonesia harus selalu mantap menancap di dada para pejuang arena. ‘’Saya paling tidak suka kita selalu membungkuk ke bangsa asing. Seakan kita tidak mampu berdiri di kaki sendiri. Seakan kita tidak mempunyai kekuatan yang sama. Kita selalu merendah. Kita selalu melihat asing lebih hebat dari kita. Kita seakan tidak percaya pada kekuatan diri sendiri. Itu yang membuat kita selalu kalah. Bagaimana kita bisa melawan bangsa lain kalau kita tidak pernah percaya pada diri kita?’’ ujar Pelatih Timnas Sepak Bola U-19 Indra Sjafri saat meneri-

ma Tiara Maharani Kusuma dan pewarta foto Aulia Rachman dari HARIAN NASIONAL untuk wawancara khusus pertengahan bulan lalu. Lebih dari sekadar kagum dan rentetan aplaus menggemakan stadion, bangsa ini selayaknya juga mengapresiasi capaian Indra dan pasukan ‘’Garuda Muda’’-nya. Dengan polesan Indra, timnas U-19 merengkuhi gelar juara U-19 Piala AFF 2013 di Sidoarjo, Jawa Timur, beberapa bulan lalu. Spirit pantang rendah diri —sebaliknya justru bangga se­bagai anak bangsa besar bernama Indonesia— yang ditanamkan Indra kepada Evan Dimas dkk juga membawa timnas U-19 lolos ke putaran final U-19 Piala Asia 2014 di Myanmar. Dua prestasi tersebut seperti oase di padang tandus. Bagai pelepas dahaga paceklik prestasi yang tidak pernah lagi dipersembahkan timnas senior sejak kali terakhir menjuarai ajang resmi internasional dengan meraih medali emas pada SEA Games 1991 di Manila. Bolehlah bangsa ini berbangga dengan capaian para petempur ‘’Garuda Muda’’. Namun jangan sampai kebanggaan berlebih justru membuat mereka merasa terbebani dalam perjuangan menggapai prestasi yang lebih tinggi di masa mendatang. Berikan penuh kepercayaan membakar patriotisme arena sang ‘’Garuda Muda’’ di genggaman Indra. Dukunglah mereka mewujudkan mimpi besar bangsa ini. Indra percaya, hanya dengan menanamkan mimpi di setiap dada anggota skuad mudanya bangsa ini bisa membangun harapan dari sepak bola yang telah lama hilang. Untuk menjadikan harapan dari sebuah mimpi, demikian Indra, jelas dibutuhkan komitmen berjuang sampai penghabisan. Ia pun melacak bibit garansi komitmen itu sejak proses mencari, memilah, dan memilih pemain untuk memperkuat timnas U-19. ‘’Selain harus memenuhi empat standar, yakni skill sepak bola, kemampuan taktikal, kemampuan fisik, dan mental, pemain harus memiliki komitmen membela bangsa Indonesia. Komitmen itu yang akan saya pegang dalam memertahan­kan timnas,’’ ujar Indra menjelaskan. Komitmen membela bangsa, katanya menambahkan, bakal menguatkan tim yang terbentuk. Komitmen pula yang menjadi senjata rahasia kala bertempur di lapangan. ‘’Mere­ka jadi punya latar belakang keinginan dan tujuan yang sama: memberikan prestasi untuk Indonesia. Mere­ ka juga memiliki tekanan yang sama: memberikan yang terbaik untuk keluarga dan bangsa.’’ Selain komitmen, kepercayaan diri para pemain juga menjadi faktor penting. Indra Sjafri menilai sepak bola Indonesia mengalami paceklik sukses karena jauh dari tekad berdikari alias berdiri di atas kaki sendiri sebagaimana pernah diucapkan Soekarno, sang Proklamator RI. Logika Indra menolak mentah-mentah kebiasaan menatap yang asing dan yang berbau asing itu serba-wah. Indonesia ini bangsa besar, jadi sangat tidak layak minder. Jangan sampai semua persepsi negatif itu mengerosi, bahkan menggembosi, kepercayaan diri anak bangsa. Inilah yang senantiasa ia tanamkan kepada skuad ‘’Garuda Muda’’. Ia tidak ingin anak asuhnya merasa kalah sebelum berjuang. Justru ia ingin para pemain, generasi penerus bangsa, mewarisi sifat para pendahulunya. Para pejuang yang membuat Merah Putih bisa berkibar hingga sekarang.

Rahasia Mengalahkan Korsel Timnas U-19 memastikan tiket lolos ke putaran final U-19 Piala Asia 2014 di Myanmar setelah pada laga terakhir babak penyisihan Grup G di Stadion Utama Gelora Bung Karno Senayan, Jakarta, Oktober lalu, menang 3-2 atas juara bertahan Korea Selatan (Korsel). Mungkin tidak sedikit yang kaget atas keberhasilan ‘’Garuda Muda’’ menumbangkan tim asal Negeri Ginseng itu. Bahkan, ujar Indra mengakui, anak latihnya juga sempat minder sebelum laga berlangsung. Status Korsel sebagai juara U-19 Piala Asia 2012 begitu mengintimidasi

Sepak Bola Minus Kompromi SEMPAT terdepak dari panggung sepak bola nasional akibat wabah ‘’pemain titipan’’, Indra Sjafri memilih tidak patah arang. Ia mengaku tidak tahu pasti sejak kapan fenomena terpola yang meracuni marwah sepak bola yang menjunjung tinggi sportivitas dan memanusiakan manusia itu mulai bercokol dan bersemi di negeri ini. ‘’Itu benar-benar rendah dan merusak,’’ ucapnya tegas. Indra tidak ingin penerus bangsa terkontaminasi akibat kebobrokan sistem di federasi. Ia ingin andil memperbaiki dengan tangannya, lewat prestasi dengan jalan serta cara yang benar. Bukan demi nama pribadi, tidak pula dorongan hasrat berkuasa. Sebagai Muslim, Indra menilai mempersembahkan prestasi dan gelar juara kepada Indonesia seperti ikhtiar dalam beribadah. Ia tidak mendendam kala mengingat tahun-tahun dirinya merasa teraniaya oleh ketidakadilan, baik soal kesempatan bermain hingga polemik di tubuh PSSI. ‘’Saya punya program dan itu tidak boleh dicampuri oleh federasi. Yang penting saya akan berjuang mempersem­ bahkan prestasi. Saya hanya ingin mengibarkan bendera Merah Putih dan bendera PSSI. Itu tekad saya,’’ tutur lelaki berusia 50 tahun ini. Karena prinsipnya itu, Indra menolak pemain titipan dari pihak mana pun, termasuk pengurus federasi. Yang menurut standarnya masuk bisa bergabung timnas. Ia juga menentukan standar kualitas untuk program latihan timnas U-19 yang disusunnya. Barangkali Indra memang bukan figur pelatih yang ‘’la­ zim’’ untuk masa sekarang. Namun harus diakui ia pelatih matang yang begitu memahami tidak hanya uratnya bola, tetapi juga jantung masalah yang selama ini membelenggu pihak-pihak berkepentingan dengan bola itu. Spirit berdikarinya melahirkan sikap keras tiada kenal kompromi atas kondisi yang busuk dan hal-hal yang justru mempersempit kesempatan sepak bola Indonesia untuk berprestasi. Indra menyadari upayanya tidak mudah dan membutuhkan waktu panjang untuk bisa dinikmati hasilnya. Namun ia percaya kelak yang ia perjuangkan membuahkan hasil, siapa pun yang menorehkannya, karena ia meyakini masa depan sepak bola Indonesia itu masih ada. ‘’Suatu saat nanti kejayaan Indonesia sebagai ‘Macan Asia’ kembali berkibar,’’ ujarnya menegaskan. l

me­reka. Indra sempat sangat terpukul mencerna ‘’mental terjajah’’ anak latihnya. Pada satu sisi, ia merasa gagal menanamkan mental juara dalam diri Evan Dimas dkk. Di sisi lain, ia bisa lebih memahami ironi atas kepercayaan diri yang seharusnya dimiliki petempur arena sejati. Data-fakta memang menyatakan ‘’Garuda Muda’’ kalah moncer dengan Young Taeguk Warriors itu. Namun Indra tidak mau anak latihnya menyerah dan lebih dulu merasa kalah kala melawan kekuatan asing. ‘’Kepercayaan diri itu keyakinan. Ini bukan tentang siapa lawan kita dan bermain di mana, melainkan keyakinan kita. Apakah kita yakin dan mau bekerja keras memberikan yang terbaik? Siapa pun lawannya, di mana pun kita bermain, asal ada keyakinan bisa menang, kita akan menang,’’ kata Indra menegaskan. Ia pun menemukan cara memompa kepercayaan diri para pemainnya. Indra memasang foto para pemain Korsel di dinding ruang ganti dan minta anak latihnya mengingat muka-muka pemain lawan itu. Siapa lawan yang harus dikawal dan siapa yang harus ditaklukkan. Bersikap sejajar, bahkan lebih unggul adalah keharusan! ‘’Kemudian saya beri mereka kebebasan melakukan hal yang mereka inginkan, mulai dari dari meludah hingga mencoret muka para pemain Korea. Terserah mereka. Mereka harus berani menatap para pemain Korea. Tidak boleh minder. Itulah tujuannya,’’ tutur Indra. Buang minder. Berjalanlah tegak dengan mata menatap tajam ke arena pertaruhan kehormatan. Taklukkan lawan. Maka Indra pun berteriak berang tatkala Evan Dimas dkk berjalan menunduk di depan ruang ganti para pemain Korsel. Hasilnya pun jelas, timnas U-19 menang dan lolos ke putaran final Piala Asia 2014. Semua itu dinilai Indra berkat izin Allah melalui kepercayaan diri para pemainnya. Indra percaya orang yang merendahkan dirinya sendiri bakal mendapatkan murka Allah karena Sang Khalik menginginkan umatnya berpikir optimistis dan tidak berputus asa. Rendah diri hanya menciptakan aura negatif yang berujung pada menjauhnya nikmat Allah dari kehidupan kita. ‘’Bukan sombong tetapi percaya diri. Kita harus yakin pada diri kita sendiri. Kalau sombong itu kita melawan Allah. Ini kita justru mencintai Allah dengan cara percaya pada kemampuan diri kita yang juga berkah dari-Nya,’’ kata Indra. Selain percaya diri, berdoa juga vital untuk melengkapi kerja keras. Doa adalah bagian penting dalam hidup Indra dan berusaha ia tanamkan sekuat mungkin pada anak latihnya agar nikmat yang didapatkan bertambah. ’’Kalau bukan karena kehendak Allah, lalu siapa?” katanya. Allah Maha Besar. Indra sepenuhnya sadar yang diraihnya bersama skuad ‘’Garuda Muda’’ semata berkat kehendak dan bantuan Allah. Ia percaya pada janji Allah bahwa segala niat baik dan kerja keras akan dibayar dengan kado terindah dari-Nya. ‘’Selain Tuhan, semua lawan bisa dikalahkan. Dalam pertandingan sepak bola, tidak ada kata menyerah sebelum pertandingan berakhir,’’ tuturnya. Berkat keyakinan itu pula, Indra siap mendobrak ‘’ketidakadilan yang diciptakan sistem sepak bola Indonesia yang menindas serta meminggirkan pemain berbakat’’. Selamat berjuang, coach. l

INDRA SJAFRI LAHIR: Lubuk Nyiur, Batang Kapas, Pesisir Selatan, Sumatera Barat 2 Februari 1963 | ISTRI: Temi Indrayani | ANAK: 1. Aryandra Andaru (19 tahun), 2. Diandra Aryandari (15 tahun) | DOMISILI: Yogyakarta (sejak 2010) | KARIER BERMAIN: PSP Padang (1986-1991, gelandang) | KARIER MELATIH: Timnas Indonesia U-16 (2011), Timnas U-19 (2013—) | PRESTASI BERSAMA TIMNAS: Juara HKFA U-17 di Hong Kong (2012), Juara HKFA U-19 di Hong Kong (2013), Juara U-19 Piala AFF di Sidoarjo, Jawa Timur (2013), Membawa Timnas U-19 Lolos ke Putaran Final U-19 Piala Asia 2014 Myanmar (2013)


MINGGU, 1 DESEMBER 2013 | Nomor 91 Tahun I

HARIAN NASIONAL

A8 ANALISIS

Tujuh Kesalahan Umum Mengatur Rencana Keuangan Banyak orang bermimpi menjadi miliarder. Tetapi sangat sedikit yang memiliki rencana atau tujuan yang jelas untuk mencapainya. BUDI BUDAR Senior Fund Manager, PT Samuel Aset Manajemen. harnas@sam.co.id

Orang pintar belajar dari kesalahan mereka. Orang bijak belajar dari kesalahan orang lain. Orang bodoh tidak pernah belajar.

IST

S

emua orang ingin menca­ pai kebebasan keuangan. Semua orang ingin sukses mengelola uang dan investasi. Tetapi tidak semua orang sukses meraihnya. Bahkan banyak juga di antaranya malah mendapat­ kan mimpi buruk jika tidak gagal di tengah jalan. Berikut tujuh kesalahan umum paling sering dilaku­ kan orang, yang menggagalkan mereka meraih tujuan keuangan yang ingin dicapai. Pertama, tidak punya komitmen yang kuat. Investasi butuh pengorbanan. Pengorbanan untuk menunda kesenangan saat ini dengan harapan mendapatkan kesenangan yang lebih besar di kemudian hari. Agar memiliki uang untuk diinvestasikan, kita harus mampu menyisihkan sebagian dari pendapatan saat ini. Banyak orang gagal menyisihkan pendapatan mereka. Alasan jamak pengeluaran yang lebih besar dari pendapat­ an. Sebenarnya mereka gagal bukan karena pendapatan yang kurang, akan tetapi karena tidak memiliki komitmen untuk menga­tur pengeluaran tadi. Ingat, pengeluaran tidak akan ada batasnya jika mau memenuhi semua keinginan. Tetapi pengeluaran menjadi sa­ ngat terbatas jika kita memenuhi apa yang dibutuhkan saja. Agar bisa menyisihkan se­ bagian pendapatan, kita harus mampu melakukan pengorbanan seperti menahan beli telepon seluler terbaru ketika yang lama masih berfungsi baik dan mengganti satu pak rokok sehari dengan sebutir permen. Banyak cara untuk memasti­ kan pendapatan bulanan masih tetap bersisa untuk diinvestasi­ kan. Anda pasti bisa menyisihkan 10-30 persen pendapatan saat ini. Syaratnya hanya satu: komit­ men yang kuat untuk berkorban, Kedua, tidak punya tuju­

Agar mencapai kebebasan keuangan, setiap orang wajib berkomitmen menyisihkan 10-30 persen dari pendapatan untuk investasi.

an yang jelas. Banyak orang bermimpi menjadi miliarder. Itu sah. Tetapi sangat sedikit yang memiliki rencana ataupun tujuan yang jelas untuk mencapainya. Dua tahun lalu, saya menco­ ba hobi baru, lari. Saya bermimpi bisa lari maraton 42 kilometer (km). Untuk merealisasikannya, saya pasang target. Pertama ikut lomba 5 km. Setelah berhasil, saya naik kelas ikut lomba lari 10 km, berikutnya 21 km dan akhirnya dalam 2 tahun saya ber­ hasil menyelesaikan 42 km pada Jakarta Marathon Oktober lalu. Jika Anda ingin jadi miliarder, mulailah pasang target misal­ nya: menyisihkan 10 persen dari penghasilan untuk investasi. Target itu lewat, naikkan menjadi 20 persen. Pasang target belajar tentang saham, lalu belajar reksa dana. Mulai investasi kecil-kecil dan terus ditingkatkan terus. Lambat laun mimpi Anda jadi miliarder akan terealisasi. Ketiga, investasi tanpa belajar. Pada 2005, banyak inves­ tor reksa dana pendapatan tetap menjual rugi reksa dana mereka ketika nilai reksadana mereka menukik tajam. Banyak sekali investor saat itu berpikir reksa dana pendapatan tetap, karena kata “tetap,” tidak bisa turun. Dan ketika ternyata reksa dana mereka turun, mereka tidak siap, dan menjualnya saat harga di bawah. Padahal, jika menunggu satu setengah tahun kemudian, mereka bisa jual untung. Ada pula investor yang rugi total setelah membeli saham tanpa fundamental yang jelas. Atau investor emas dengan sistem margin yang diberi label syariah

harus menanggung rugi ketika harga emas terkoreksi tajam enam bulan terakhir. Cerita se­ perti ini sangat jamak. Kenapa ini terjadi? Karena semua investor tadi melakukan investasi tanpa pernah mempe­ lajari risiko investasi yang bakal mereka hadapi. Akibatnya ketika risiko itu menjadi kenyataan, dan nilai investasi bergejolak, mereka langsung panik dan membuat keputusan yang disesali kemu­ dian hari.

Investasi paling tepat dimulai di waktu muda. Karena ketika memulai di saat muda, kita punya banyak waktu membiarkan investasi tadi bertumbuh besar. Keempat, tidak melunasi tagihan kartu kredit. Kapal karam banyak diawali lubang kecil. Begitu juga rencana finan­ sial. Banyak yang karam karena lubang yang terus mengalir dari tagihan kartu kredit. Apa gunanya reksa dana saham menghasilkan imbal hasil 20 persen per tahun ketika saldo kartu kredit terus membengkak, berbunga 36 persen per tahun terus melubangi kantong Anda. Sebelum investasi, lunasi dulu semua tagihan kartu kredit. Kelima, tidak membeli asuransi. Sakit yang memerlukan biaya berobat besar dan serta kematian dua hal yang paling sering menghancurkan rencana finansial. Ketika sakit apa pun

aset yang Anda punya pasti akan direlakan buat berobat. Jika ini terjadi, semua rencana jangka panjang akan bubar. Begitu juga kematian pasangan yang mem­ berikan pendapatan utama buat suatu keluarga dijamin memberi efek sama. Oleh karenanya kita perlu menghilangkan risiko ini dengan membeli asuransi. Asuransi pertama berupa asuransi kesehatan yang mem­ beri proteksi atas pengeluaran besar jika kita sakit dan perlu biaya perawatan besar. Asuransi jiwa baru diperlukan jika kita telah memiliki tanggung jawab terhadap istri ataupun anak. Kita perlu memastikan mereka masih bisa hidup layak jika kita mendadak meninggal dunia. Berapa nilai pertanggung­ an yang ideal? Bisa bervariasi tapi kisaran umumnya adalah sekitar 7 sampai 10 kali gaji tahunan. Jangan tunda beli asuransi jiwa ini, karena semakin ber­ umur, premi yang Anda harus bayarkan akan semakin besar. Tapi jika Anda masih lajang dan belum memiliki tanggungan, tidak perlu beli asuransi jiwa. Cukup asuransi kesehatan saja, sisa dana lainnya langsung di­ investasikan. Keenam, tidak punya eksposur di saham. Jumlah investor reksadana di Indonesia, kurang dari 200 ribu orang atau kurang dari 0,1 persen penduduk Indonesia. Hal ini mencerminkan masih sangat minimnya penge­ nalan investor terhadap investasi di pasar modal terutama saham. Padahal di negara yang sedang berkembang dengan tren demo­

RUBRIK INI HASIL KERJA SAMA HARIAN NASIONAL DENGAN PT SAMUEL ASET MANAJEMEN

grafi yang sehat seperti Indone­ sia, saham akan selalu memberi­ kan imbal hasil yang lebih baik dari alternatif investasi lainnya. Kenapa? Karena harga saham dalam jangka panjang akan memberi kompensasi atas risiko inflasi sekaligus merefleksikan potensi pertumbuhan ekonomi jangka panjang. Banyak orang yang tidak memiliki eksposur di saham karena takut mengambil risiko. Padahal tanpa mengambil risiko, mereka juga akan kehilangan kesempatan mendapatkan imbal hasil yang lebih tinggi. Apa yang mesti kita lakukan? Kenali risiko tadi dengan belajar. Lalu mulai investasi skala kecil. Berikutnya setelah penge­ tahuan dan pengalaman atas risiko dan potensi imbal hasilnya dikenal baik, naikkan eksposur anda secara bertahap, hingga mencapai porsi ideal. Berapa porsi yang ideal? Sangat tergan­ tung kepada umur, toleransi atas risiko dan tujuan investasi dan kondisi keuangan. Semakin muda usia Anda, semakin besar eksposur saham yang harus Anda miliki dan sebaliknya. Rumus umum menentukan eksposur di saham adalah 100 dikurangi umur. Jadi jika umur Anda 20, eksposur di saham 80 persen, dan obligasi ataupun instrumen lain dengan risiko rendah 20 persen. Ketujuh, telat memulai. Investasi butuh “waktu” agar bisa bertumbuh seperti yang diinginkan. Seperti halnya waktu yang dibutuhkan menunggu bibit mangga tumbuh menjadi besar dan berbuah lebat. Investasi paling tepat dimulai di waktu muda. Karena ketika memulai di saat muda, kita punya banyak waktu membiarkan investasi tadi bertumbuh besar. Ketika berinvestasi saat muda, instrumen investasi yang diambil bisa yang lebih berisiko seperti saham, dengan harapan imbal hasil yang lebih besar pula. Lalu, jika pun pada awal investasi, kita melakukan kesalahan, masih banyak waktu menunggu investasi itu kembali, dan juga banyak kesempatan untuk memperbaikinya. Beda halnya dengan investasi di waktu tua. Sisa waktu yang in­ vestasi semakin terbatas, semen­ tara ekspektasi imbal hasil akan lebih kecil dibandingkan investasi saat muda karena tipe investasi yang cocok yang memiliki risiko lebih kecil. l


HARIAN NASIONAL

MINGGU, 1 DESEMBER 2013 | Nomor 91 Tahun I

NUSANTARA A9 kilas

PENERTIBAN GEPENG DI JAKARTA

SIDANG pelanggar jalur busway di Pengadilan Negeri Jakarta Timur (PN Jaktim) sempat diwarnai kericuhan. Jumlah pelanggar yang mencapai ribuan orang membuat pihak pengadilan menggelar sidang di dua ruangan. Sebagian besar para ­pelanggar merupakan penerobos jalur TransJakarta yang terjaring operasi sterilisasi busway beberapa waktu lalu. Dalam sidang kali ini, hakim langsung menjatuhkan vonis denda sebesar Rp 500 ribu bagi penerobos jalur TransJakarta sesuai dengan Pasal 287 Ayat (1) UU No 22 Tahun 2009 tentang Lalu Lintas. Namun, tak semua p ­ elanggar mematuhi aturan tersebut. De­ ngan alasan tak mengetahui pem­ berlakuan denda maksimal, se­ orang pelanggar bernama Ro­yandi (16) menolak denda sebesar Rp 500 ribu yang diputuskan hakim. Dia beralasan, s­ epengetahuanya denda maksimal baru akan di­ terapkan pada 1 Desember. “Saya kena tilang tanggal 4 November kemarin sementara berita di televisi bilangnya baru berlaku 1 Desember. Saya enggak terima dengan keputusan hakim,” kata Royandi. l SAIFUL BAHRI

Sitok Bantah Lakukan Pemerkosaan SETELAH dilaporkan ke polisi, penyair Sitok Srengenge meng­ klarifikasi pelaporan seorang wanita berinisial RW (22) yang telah dihamili. Sitok dilaporkan lantaran dituduh melakukan perbuatan asusila dengan me­ maksa seorang wanita masuk ke sebuah kamar dan melaku­ kan hubungan intim pada Maret 2013 lalu. Dalam klarifikasinya, Sabtu (30/11), Sitok mengatakan akan memberikan semua keterangan yang diminta dengan sejelasjelasnya k ­ epada pihak kepolisian. Menurutnya, laporan yang disampaikan wanita itu ke polisi tidak benar. Dirinya mengakui mengenal sang pelapor, bahkan ia juga mengakui pula pernah berhubungan intim de­ngan pe­ lapor. Namun Sitok membantah jika dirinya memaksa perem­ puan itu. Menurut Sitok, dirinya dan sang pelapor melakukan hubungan intim berdasarkan suka sama suka. Jadi tidak ada pemaksaan. l SAIFUL BAHRI

Efek Jera Harus Manusiawi JAKARTA (HN) Tertangkapnya pengemis asal Karawang, Walang bin Kilon (54) dengan uang sebesar Rp 25 juta di dalam gerobaknya, mendorong Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI meningkatkan Ge­ peng di Jakarta dalam beberapa pekan kedepan. “Saya harapkan Satuan Polisi Pamong Praja dalam melakukan tugasnya lebih mengedepankan aspek kemanusiaan. Ffek jera bagi pengemis harus diformula­ sikan secara manusiawi,” ujar Sosiolog Universitas Indonesia, Subi Su­ darto kepada HARIAN ­NASIONAL di Jakarta, Sabtu (30/11) Menurut dia, selama ini Pem­ prov DKI selalu rutin melakukan razia atau penertiban bagi pe­ nyandang masalah kesejahtera­ an sosial (PMKS) yang mengadu ­nasib di ibu kota. Sayangnya, pe­ nertiban yang dilakukan dinilai belum efektif, karena jumlah PMKS semakin meningkat dan bentuk sanksi bagi pengemis dan pemberi belum maksimal.

Penertiban Gepeng di ­ akarta, katanya masih terkesan J spora­ dis dan dipermukaan be­ lum me­nimbulkan efek jera dan se­hingga pengemis takut turun kejalan lagi. “Sebaiknya pengemis yang terkena razia dikenakan s­anksi tindak pidana (tipiring) dan dibawa ke panti sosial. Dan orang yang memberikan sedekah ke­ pada pengemis juga diberikan sanksi sosial seperti menyapu ­jalan,” ujarnya. Pemulung Lebih Mulia Suharni ( 56 ), seorang pemulung yang tinggal di bawah jembatan rel kereta api di Cikini mengakui dirinya adalah pemulung bukan pengemis. “Keseharian saya ya be­ gini mbak, ngambilin sampah un­ tuk beli makan. Anak-anak enggak ada yang sekolah, soalnya enggak ada surat-suratnya,” katanya Menurut ibu empat anak ini pendapatannya sehari ratarata Rp 12 ribu, paling rendah

Rp 5 ribu Beruntung anaknya juga ikut memulung dan menga­ men sehingga bisa membantu kehidup­an keluarga. “Saya selalu minta anak-anak untuk tidak jadi pengemis, pemu­ lung lebih mulia dari mengemis,” latanya Kasubdit Rehabilitasi So­ sial Gepeng dan Pemulung Kementeri­ an Sosial Drs. Erni­ yanto, M.Si. mengatakan, selama ini peme­rintah telah melakukan pembinaan bagi gelandangan, yakni di dalam panti dan luar panti. “Pembinaan di dalam panti seperti Panti Sosial Bina Marga yang terletak di Bekasi”, katanya. Panti sosial menjadi tempat rehabilitasi gelandangan, ­seperti pengemis dan pemulung, ­sehingga mereka memiliki ke­ terampilan dan kecapakan hidup. “Semua kembali lagi kepada ­ moralitas mereka, mudah mengemis bisa saja kembali lagi menjadi pengemis” jelas Erniyanto. l MARFIANA SAFITRI | EKO B HARSONO

ANTARA | M AGUNG RAJASA

Penerobos Jalur Busway Berkelit Hindari Denda

Penertiban Pemukiman Liar Warga menyaksikan penertiban pemukiman liar di Pedongkelan, Jakarta, Sabtu (30/11). Sebanyak 250 bangunan diratakan dengan tanah guna mengembalikan fungsi Waduk Ria Rio sebagai tempat penampungan resapan air dan ruang terbuka hijau.

Polisi Selidiki Robohnya SDN 03 Bantarsari BEKASI (HN) – Polresta Bekasi, Jawa Barat, segera memanggil se­ jumlah pihak sebai saksi terkait peristiwa robohnya bangunan se­ kolah dasar di wilayah setempat. “Hal ini terkait dengan pro­ ses penyelidikan kami terhadap robohnya tiga ruang kelas baru (RKB) SDN 03 Bantarsari di Kampung Selang RT 01/02 Desa Bantarsari, Kecamatan Peba­ yuran, pekan lalu,” kata Kasu­ bag Humas Polresta Bekasi AKP Bambang Wahyudi di Cikarang, Sabtu (30/11). Menurut dia, proses penye­ lidikan terhadap kasus tersebut masih bergulir dan telah sampai pada tahap pemberkasan. “Nanti setelah lengkap ke­ mungkinan ada pemanggilan ­saksi untuk dimintai keterangan­ nya terkait hal tersebut,” ujarnya. Dikatakan Bambang, ang­ garan pembangunan sekolah roboh tersebut diketahui berasal dari Dana Alokasi Khusus (DAK) Pemerintah Pusat tahun a ­ nggaran 2012 sebesar Rp 270 juta. “Artinya, mereka yang terkait dalam pelaksanaan proyek ter­ sebut akan diperiksa,” katanya. Pihak terkait yang dimaksud mulai dari kontraktor, kepala se­ kolah, hingga kepala dinas yang menjabat pada saat anggaran ber­ gulir. Sebelumnya, gedung SDN Bantarsari 03 Kampung Selang RT 01/02, Desa Bantarsari, Ke­ camatan Pebayuran ambuk saat angin kencang berlangsung Rabu (20/11) lalu. Menurut keterangan Kepala Sekolah Soleh Almandar, ruang kelas baru tersebut baru selesai di bangun Desember 2012. Pihaknya menduga, ruang kelas tersebut tidak sesuai pe­ rencanaan sehingga pihaknya tidak berani menggunakan ruang baru itu untuk kegiatan belajar ­mengajar. l ANTARA

Tiga Hari 3.733 Kendaraan Terjaring Operasi Zebra 2013 JAKARTA (HN) – Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya me­ nilang 3.733 kendaraan dan me­ lakukan 1.638 teguran k ­epada pengendara yang melanggar ­ lalu lintas dalam pelaksanaan ­Operasi Zebra 2013 yang mulai digelar, Kamis (28/11). Kepala Bagian Pembinaan dan Operasional Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya, AKBP Budiyanto, mengatakan hasil tin­ dakan represif dalam pelaksana­ an Operasi Zebra di sejumlah titik di Jakarta berjumlah 5.371.

“Penindakan tilang sebanyak 3.733 kendaraan dan teguran berjumlah 1.638,” ujar Budiyanto kepada wartawan di Polda Metro Jakarta, Sabtu (30/11). Dikatakan Budiyanto, jumlah kejadian kecelakaan lalu lintas ada dua kasus. “Korban mening­ gal dunia nihil, luka berat satu orang, dan luka ringan satu orang. Kerugian materil sebesar Rp 11 juta,” ungkapnya. Selain melakukan kegiatan represif, sambungnya, anggota di lapangan juga melaksanakan

kegiatan preventif. “Jumlah kegiatan p ­ reventif sebanyak 1.732. Berupa, pe­ ngaturan 873, penjagaan 506, pengawalan 30, dan patroli 323,” sebutnya. Ia melanjutkan, anggota juga melakukan kegiatan preemp­ tif sebanyak 559 kegiatan. “Diantaranya, pendidikan masyarakat terkait berlalu lintas, penyebaran atau ­ pemasangan spanduk, pamflet, stiker, dan pro­ gram nasional keselamatan lalu lintas,” jelasnya. Menurutnya, pencapaian tar­

get pada hari pertama pelaksana­ an Operasi Zebra adalah preemptif 10 persen atau 559 kegiatan dan preventif 10 persen atau 1.732 kegiatan. “Sedangkan, kegiatan represif berjumlah 80 persen atau sebanyak 5.371,” tandasnya. Kepala Bagian Operasi Sat­ lantas Polres Kota Tangerang, Banten, Iptu Nurohman menya­ takan, Polres Kota Tangerang berhasil menjaring 546 kend­ araan roda dua dan roda empat dalam dua hari Operasi Zebra (28-29/11. l SAIFUL BAHRI


MINGGU, 1 DESEMBER 2013 | Nomor 91 Tahun I

HARIAN NASIONAL

A10 NUSANTARA kilas Tiga Polisi Ditusuk saat Operasi Zebra

Pawai Kostum Bahan Bekas

TIGA orang anggota polisi dari Polsek Bandung Kulon ditusuk oleh seorang warga yang belum diketahui identitasnya saat me­ lakukan operasi zebra di Jalan Ra­ hayu Cigondewah, Kota Ban­dung, Jabar, Sabtu (30/11). “Benar, ada tiga anggota kami yang m ­ enjadi korban penusukan di Jalan Rahayu Cigondewah. Kejadian­ nya tadi pagi sekitar pukul 10.30 WIB,” kata Kapolsek Bandung Kulon Kompol Asral Bakar. Berdasarkan keterangan dari kepolisian ketiga anggota Polsek Bandung Kidul yang menjadi korban penusukan ialah Aiptu Endang Pirtana, Brig Toni, dan Brig Asep Abudllah. l ANTARA

Sejumlah pelajar sekolah Pembangunan Jaya mengikuti pawai dengan kostum berbahan bekas di kawasan Bintaro, Tangerang Selatan, Banten, Sabtu (30/11). Sebanyak 1.500 orang, mulai dari TK, SD, SMP, SMA, dan guru sekolah Pembangunan Jaya berpartisipasi dalam pemecahan rekor kostum berbahan bekas terbanyak se-Indonesia.

Waspadai Makelar Suara

Berkas Korupsi Belum Lengkap

Masyarakat diminta menjadi pemilih cerdas, tidak tergiur dengan jargon wani pira (berani berapa) berupa tawaran uang untuk memberikan hak suaranya.

KEJAKSAAN Negeri Trenggalek, Jawa Timur, mengembalikan berkas penyidikan kasus dugaan korupsi pengadaan obat RSUD dr Soedomo ke penyidik kepolisian setempat karena dinilai belum lengkap. Kepala Kejari T ­ renggalek Adianto, Sabtu (30/11), me­ ngatakan, kasus dengan ter­ sangka mantan Direktur RSUD dr Soedomo Noto Budianto ter­sebut saat ini masih mem­ butuhkan beberapa tambahan dari penyidik kepolisian. “Berkasnya P-19 (dikem­ balikan), sesuai dengan prosedur, penyidik kepolisian diberikan jangka waktu 14 hari untuk me­ lengkapi kekurangan yang ada,” katanya. l ANTARA

Malang Butuh Ribuan Sumur Resapan KOTA Malang membutuhkan ribuan sumur resapan guna mengembalikan keberadaan air bawah tanah yang sudah terkuras untuk berbagai kebutuhan, kata pakar pengairan Universitas Brawi­ jaya Malang Prof Muhammad Bisri. “Sumur injeksi bisa digali sekitar 50-100 meter dari sumur sebenarnya dengan tujuan menampung limbah air dan diolah sedemikian rupa, sehingga ketika dibutuhkan bisa menjadi pengganti air sumur,” kata Dekan Fakultas Teknik (FT) Universitas Brawijaya (UB) itu , Sabtu (30/11). Menurut dia, semakin banyak air bawah tanah (ABT) yang dikuras untuk berbagai kebutuhan manusia, terutama untuk industri hotel maupun perusahaan besar lainnya, seharusnya semakin ba­nyak pula sumur injeksi yang dibuat. l ANTARA

ANTARA | LUCKY.R

SEMARANG (HN) Komisi Pe­

milihan Umum Kota Semarang mewaspadai maraknya makelar suara pada Pemilu Legislatif 2014, di antaranya dengan me­ ngajak masyarakat menjadi pe­ milih cerdas, tidak tergiur dengan politik uang. “Kami terus mengajak masyarakat agar menjadi pemilih cerdas, tidak tergiur dengan wani pira (berani berapa) berupa tawar­ an uang untuk memberikan sua­ ranya,” kata anggota KPU Kota Semarang dari Divisi Sosialisasi Data dan Informasi Abdul Kholiq di sela rapat pleno penetapan DPT Pileg 2014 di Kantor Semarang Tengah, Sabtu (30/11). Kholiq menegaskan, p ­emilih harus mengenal calon ang­ gota DPR, DPD, maupun DPRD

yang akan dipilihnya dengan mencermati ­ komitmen dan ­program para calon. KPU Kota Semarang, lanjut Kholiq, terus memberikan pen­ didikan politik kepada masyarakat salah satunya melalui sarasehan Pemilu 2014 yang dibagi di dua tempat. Kota Semarang memiliki 16 kecamatan dan sosialisasi dibagi menjadi dua kali sehingga setiap kegiatan diikuti delapan kecamatan. Kegiatan pertama dipusatkan di Kantor Kecamatan Semarang Tengah pada Sabtu (30/11) dan Minggu (1/12) dijadwalkan di­ laksanakan di Kecamatan Banyu­ manik. Kegiatan tersebut diikuti enam orang perwakilan dari kecamatan, tokoh forum LPMK

kecamatan, forum Badan Ke­ swadayaan Masyarakat (BKM) kecamatan, PKK, tokoh agama, dan organisasi masyarakat. “Targetnya dengan pendidik­ an politik kepada para tokoh masyarakat tersebut dapat di­ tularkan kepada yang lain. ­Ha­rapannya mereka menjadi ‘pe­ nyambung lidah’ ke masyarakat,” katanya. Kholiq menambahkan bahwa menjadi pemilih cerdas di antaranya dapat membedakan ­ program pembangunan serta politik uang menjelang pemilihan umum. “Rambu-rambunya jika ada pembangunan jalan, ­ jembatan, dan seluruh fasilitas untuk kepentingan publik merupakan program, sementara jika jumlah pemilihnya berapa dan uangnya berapa banyak, jelas itu politik uang,” demikian Abdul Kholiq. l ANTARA

Pabrik Pembuatan Arak Jawa Digerebek Polisi SURABAYA (HN) – Direktorat Reserse Narkoba Polda Jatim membongkar industri rumahan minuman keras jenis Arak Jowo di Jalan Teuku Umar, Tuban. “Berdasarkan pengakuan pe­ miliknya, home industry itu baru memproduksi minuman keras jenis arak,” kata Kasubbid III/ Ditreskoba Polda Jatim AKBP Subagiyo di Surabaya, Sabtu (30/11). Didampingi Kasubbid Penmas Bidang Humas Polda Jatim Kom­ pol R Bambang, ia menjelaskan bahwa pelaku mengaku baru be­ berapa bulan beroperasional, na­ mun pengakuan itu masih t­erus didalami melalui pemeriksa­ an saksi-saksi, termasuk menentu­ kan tersangka. Sementara itu, Direktur

Reserse Narkoba Polda Jatim Kombes Pol Andi Loedianto me­ nambahkan barang bukti yang disita antara lain 60 dus arak siap edar, 65 drum arak, enam kompor, dan perlengkapan lain. “Modusnya, pelaku meng­ olah bahan-bahan arak, seperti air, gula, ragi dan alkohol untuk difermentasi menjadi minum­ an keras yang memabukkan, kemudian dijual di pasaran,” ujarnya. Terkait jalur distribusi arak produksi Tuban itu, alumni Ak­ pol 1986 itu mengatakan hasil produksinya dijual di bebera­ pa daerah, seperti Surabaya, ­Sidoarjo, dan Malang. “Minuman jenis ini h ­ arganya sangat murah, namun ber­ bahaya bagi kesehatan. Jika

pen­gunaannya sembarangan, apalagi d ­ ­ioplos dengan bahanbahan lainnya, bisa membahaya­ kan nyawa orang,” katanya. Dalam kesempatan itu, Ka­ subbid Penmas Bidang Humas Polda Jatim Kompol R ­Bambang mengatakan Subdit III Jatan­ ras/Ditreskrimum Polda Jatim telah menangkap pelaku pen­ curian dengan kekerasan di Desa Pulojokerto, Kecamatan Tempeh, Lumajang (23/11). “Pelaku yang ditangkap ada tiga orang yakni EN, IW, dan EP, sedangkan barang bukti yang disitas antara lain satu pucuk pistol korek api Python357, dua buah kunci T, sebilah celurit, sebuah unit mobil pikap Nopol L-8410-N,” katanya. l ANTARA

120 Napi Ikut Lomba Dakwah CILACAP (HN) – Sebanyak 120 narapidana lembaga pe­ masyarakatan (lapas) se-Nusa­ kambangan dan Cilacap meng­ ikuti lomba dakwah dan seni dalam rangka Pekan Muharam 1435 Hijriyah di Lapas Narkotika, Pulau Nusakambangan, Cilacap, Jawa Tengah, Sabtu (30/11). Kepala Divisi Pemasyarakat­ an Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Provinsi Jawa Tengah, Hermawan Yunianto mengatakan bahwa kegiatan tersebut merupakan agenda ta­ hunan yang digelar oleh lapas se-Nusakambangan dan Cilacap. “Kegiatan ini merupakan satu bagian dari program pembinaan kesadaran beragama, khususnya bagi saudara-saudara kita yang beragama Islam,” katanya. “Jadi, tahun baru Hijriyah inilah momentum yang dipan­ dang sangat strategis dan sangat tepat untuk melakukan k ­ egiatan bersama yang diikuti warga bina­ an pemasyarakatan (WBP) yang merupakan perwakilan dari se­ luruh lapas se-Nusakambangan dan Cilacap guna menggaungkan tahun baru Hijriyah yang kita lihat seperti kurang bergema,” ­ katanya. Ia mengharapkan tujuan pelaksanaan kegiatan pembina­ an bagi narapidana dapat ­tercapai melalui kegiatan tersebut. Dengan demikian, kata dia, kelak setelah para nara­ pidana kembali ke masyarakat dapat mengembangkan dan melaksana­ kan fungsi sosialnya de­ngan baik serta berperan aktif di te­ ngah masyarakat maupun keluarganya. “Jauh lebih penting dari itu, mereka tidak mengulangi tindak pidana lagi. Itu yang akan dijang­ kau,” katanya. Selain itu, kata dia, ­kegiat­an tersebut juga sebagai upaya menggali potensi-potensi setiap individu warga binaan yang ada di lapas se-Nusakambangan dan Cilacap. “Kalau kita perhatikan dan cermati, banyak di antara me­reka yang punya kapasitas, pintar, ibadahnya bagus. Tapi kadangkadang yang saya heran, seba­ gai orang yang pernah membina mereka di Nusakambangan, itu kok masuk lapas,” kata dia yang pernah menjabat Kepala Lapas Batu, Pulau Nusakambangan. Menurut dia, kemungkinan hal itu disebabkan pengendalian emosionalnya belum matang, sehingga masuk lapas meski­ pun ibadahnya baik dan pandai berdakwah. l ANTARA


HARIAN NASIONAL

MINGGU, 1 DESEMBER 2013 | Nomor 91 Tahun I

NUSANTARA A11 SANKSI PERUSAHAAN TAMBANG

Waspadai Hujan Lebat di Laut Banda BADAN Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Pusat mengimbau pemerintah, para penyedia maupun pengguna transportasi agar mewaspadai potensi hujan lebat di Laut Banda, Laut Maluku, dan Laut Buru pada 30 November-1 Desember 2013. “Hujan lebat tersebut mempengaruhi tinggi g ­ elombang sehingga peringatan dini tersebut telah disosialisasikan,” kata Sekretaris Badan Penang­gulangan Bencana Daerah (BPBD) Maluku, Kifly Wakanno, di Ambon, Sabtu. Peringatan tersebut telah diteruskan kepada pelaksana tugas Kepala BPBD di s­ embilan Kabupaten dan dua Kota di Maluku. l ANTARA

Pembuatan Senjata Rakitan Ditemukan KEPOLISIAN Resor Jayapura menemukan lokasi pembuatan senjata rakitan beserta satu pucuk senjata jenis SS-1, empat buah senjata rakitan, bom molotov, dan besi laras rakitan. “Polisi juga menemukan dokumen yang berkaitan dengan kegiatan kelompok Organisasi Papua Merdeka (OPM),” kata Wakapolda Papua Brigjen Pol Paulus Waterpauw di Jayapura, Sabtu (30/11). Kepada Antara, ia mengakui penemuan lokasi pembuatan senjata rakitan dan satu pucuk senjata jenis SS-1 itu terjadi saat penyergapan pada Jumat (29/11). Namun saat dilakukan penyergapan, rumah tersebut sudah dikosongkan pemiliknya. Polisi menyatakan sudah mengetahui pemilik rumah tersebut. l ANTARA

Korupsi di DPRD Riau Diselidiki Polisi DIREKTORAT Reserse K ­ riminal Khusus Polda Riau masih terus mendalami dugaan korupsi pengadaan meubelair Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kota Pekanbaru. “Sejumlah saksi telah dimintai keterangannya,” kata Direktur Reserse Kriminal Khusus Polda Riau Kombes Pol YS Widodo kepada wartawan di Pekanbaru, Sabtu (30/11). Informasi kepolisian menyebutkan, pengadaan proyek meubelair DPRD Kota P ­ ekanbaru dilakukan pada Oktober hingga November 2012 dengan anggaran Rp 4,6 miliar. l ANTARA

Gunakan Jalan Umum Didenda 50 Juta SAMARINDA (HN) Perusahaan tambang batu bara di Provinsi Kalimantan Timur yang meng­ gunakan jalan umum untuk mengangkut hasil tambang akan dikenai sanksi maksimal enam bulan kurungan atau denda maksimal Rp 50 juta. “Sanksi tersebut berdasar­ kan Peraturan Daerah (Perda) Kaltim Nomor 10/2012 tentang Penyelenggaraan Jalan Umum dan Jalan Khusus untuk Kegiat­ an Pengangkutan Batu Bara dan Kelapa Sawit,” ujar Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Kaliman­ tan Timur (Kaltim) H Zairin Zain di Samarinda, Sabtu Pemberlakuan Perda tersebut kemudian ditindaklanjuti dengan Peraturan Gubernur (Pergub) Kaltim Nomor 43/2013 tentang Petunjuk Teknis Penyelenggaraan Jalan Umum dan Jalan Khusus untuk Kegiatan Pengangkutan

Batu Bara dan Kelapa Sawit. Selain itu, didukung pula de­ ngan Surat Keputusan (SK) Guber­ nur Kaltim Nomor 700/2013 ten­ tang Pembentukan Tim Terpadu Pengaturan, Pengawasan dan Pengendalian Penyelenggaraan Jalan Umum dan Khusus untuk Kegiatan Pengangkutan Batu Bara dan Kelapa Sawit di Kaltim. Jadi, kata Zairin, mengacu pada sejumlah peraturan t­ ersebut, angkutan yang akan ­ditindak oleh Tim Terpadu bukan hanya pada kendaraan besar yang meng­ angkut batu bara, tetapi juga ken­ daraan kelapa sawit yang juga me­ lewati jalan umum. Tim Terpadu yang bertugas mengawal Perda tersebut terdiri atas lintas instansi, yaitu Dinas Perhubungan, Dinas Pertam­ bangan dan Energi, Dinas Per­ kebunan, Satpol PP, Polri, dan TNI.

Untuk itu, perusahaan batu bara dan perusahaan kelapa sa­ wit dilarang melewati jalan umum, sehingga mereka diwajibkan mem­ bangun prasarana jalan khusus, yakni membangun underpass maupun flyover pada persilangan jalan umum sesuai ketentuan. Apabila ada persimpangan jalan, perusahaan wajib mem­ bangun jembatan layang (fly­ over) untuk lewat di atasnya, atau membuat jalan terowong­ an (underpass) untuk lewat di bawahnya. Apabila perusahaan me­ lakukan pelanggaran atau tidak mematuhi ketentuan tersebut, maka selain diberikan sanksi se­ nilai Rp 50 juta, juga ada sanksi administrasi mulai dari peringat­ an untuk pelanggaran ringan, paksaan, uang paksa atau uang pengganti, termasuk penghenti­ an sementara operasional ang­

Kembali ke Rumah Sejumlah keluarga yang telah meninggalkan rumahnya untuk mengungsi sementara terkait meletusnya Gunung Sinabung kembali ke rumahnya untuk membersihkan rumah dari debu. Tampak Gunung Sinabung mengeluarkan asap putih dilihat dari Desa Tiga Pancur di Karo, Sumatera Utara, Sabtu (30/11). Tercatat lebih dari 15 ribu rumah berada dekat gunung api tersebut.

REUTERS | BEAWIHARTA

kilas

161 Rumah di Sampit Hangus Terbakar SAMPIT (HN) – Sedikitnya 161 lebih rumah warga di simpang tiga jalan Muhran Ali, Kelurahan Baamang Tengah, Kecamatan Baamang, Sampit, Kabupaten Kotawaringin Timur, Kalimantan Tengah, ludes terbakar. “Kejadian itu berlangsung se­ jak pukul 13.45 WIB dan ­hingga pukul 15.00 WIB api masih berkobar,” kata seorang korban kebakaran, Nurjani di Sampit, Sabtu (30/11). Asal api masih sampai saat ini belum diketahui secara pasti, namun diduga kuat dari sebuah rumah makan yang ada di kawasan itu. Kobaran api cepat m ­ embesar karena selain kawasan padat penduduk, konstruksi bangunan

sebagian besar terbuat dari ba­ han kayu yang mudah terbakar. Api sangat sulit dikendalikan, karena hanya dua mobil unit pe­ madam kebakaran yang datang ke lokasi kejadian. Masyarakat kor­ ban kebakaran dan warga sekitar berupaya keras memadam­ kan kobaran api dengan mesin pompa air dan alat seadanya. Menurut Nurjani, kobaran api baru mereda pada pukul 15.30 WIB. Belum padam sepenuhnya hanya sudah mulai mengecil. “Tidak ada korban jiwa dalam kejadian itu, namun kerugian kami perkirakan mencapai ratus­ an juta rupiah,” katanya. Ratusan jiwa kehilangan tem­ pat tinggal karena rumah mereka

habis terbakar. Korban kebakaran sekarang butuh bantuan tenda, bahan makanan, selimut, baju, obat-obatan, dan susu untuk ­balita. Sementara Yono, warga seki­ tar kejadian, sangat menyayang­ kan lambannya penanganan yang dilakukan oleh pihak pemadam kebakaran. “Mobil Damkar milik pemerintah daerah yang datang ke lokasi hanya dua unit sehingga kobaran api tidak dapat dengan segera di padamkan,” ucapnya. Selain terbatasnya jumlah pemadam kebakaran, padat warga yang ingin menyaksikan kejadian dari dekat juga menghambat proses pemadaman dan evakuasi barang-barang korban. l ANTARA

kutan, penangguhan izin hingga pencabutan izin. Saat ini sektor tambang dan kelapa sawit sedang berproduksi dengan intensitas cukup tinggi, akan tetapi sejumlah perusahaan batu bara maupun kelapa sawit masih ada yang menggunakan jalan yang merupakan fasilitas umum. Kondisi ini tentu menimbul­ kan dampak negatif, seperti berpotensi merusak jalan, me­ nyebabkan rawan kecelakaan, dan menyebabkan banyak­ nya debu sehingga mengganggu masyarakat. Perda tersebut dibuat demi kepentingan masyarakat luas, se­ hingga dengan diberlaku­kannya Perda tersebut akan d ­ apat memberikan rasa aman bagi masyarakat, di samping menjaga jalan dan jembatan umum agar tidak mudah rusak. l ANTARA

Usia Bus Masuk Jurang 19 Tahun DENPASAR (HN) – Satuan Lalu Lintas Kepolisian Resor Kota Denpasar menyelidiki usia bus pariwisata yang terjun ke ju­ rang di kawasan Pecatu, Bali, hingga menewaskan enam pe­ numpangnya dari China, Senin (18/11). “Dari hasil pemeriksaan sementara, usia bus wisata itu sudah 19 tahun,” kata Kepala Satuan Lalu Lintas Polresta Denpasar, Komisaris Nyoman ­Nuryana, Sabtu (30/11). Menurut dia, saat memeriksa pengelola bus, diketahui bus na­ has bernomor polisi DK-9251-A itu merupakan ­keluaran tahun 1994 Pertanyaannya sekarang yang harus diungkap, a ­pakah boleh bus wisata beroperasi pada usia sampai 19 tahun?” ucap­nya. Dia menambahkan, setiap ken­ daraan wisata wajib me­ lakukan peremajaan. “Biasanya mobil wisata atau travel diberikan aturan peremaja­ an lima tahunan. Makanya perlu diselidiki lagi,” ungkapnya. Pihaknya juga akan menindak­ lanjuti terkait peme­riksaan uji kir untuk bus wisata yang berusia di atas lima tahun. Untuk memperdalam data pemeriksaan, kepolisian juga tengah memeriksa bengkel yang biasa menjadi tempat perawatan bus nahas itu. Pihak berwajib ­sebelumnya melakukan olah TKP dan identifikasi kecelakaan bus pariwisata itu. l ANTARA


Banda Aceh

BATAM HUB

Lhokseumawe

Natuna

Meulaboh Medan

Tarakan

Berau

Silangit

BATAM

Sibolga

Manado

Gunung Sitoli

Gorontalo

Pekanbaru Luwuk

Pontianak

Padang

Palu

Pangkal Pinang

Jambi

Balikpapan

Palembang

Mamuju

Tanjung Pandan Banjarmasin

Bengkulu

Kolaka

Kendari

Baubau

Wakatobi

Makassar

Semarang

Bandung Yogyakarta

Surabaya

MULAI TANGGAL 6 DESEMBER 2013 AIRLINE

RUTE

JAM

RUTE

JAM

Lion Air

Batam – Balikpapan (Non Stop)

16.45 WIB

Balikpapan – Batam (Non Stop)

11.20 WITA

Lion Air

Batam – Manado (via BPN)

16.45 WIB

Manado – Batam (via BPN)

06.00 WITA

Lion Air

Batam – Makassar (via BPN)

16.45 WIB

Makassar – Batam (via BPN)

09.10 WITA

Lion Air

Batam – Palu (via BPN)

16.45 WIB

Palu – Batam (via BPN)

06.05 WITA

Lion Air

Berau – Batam (via BPN)

07.00 WITA

Lion Air

Tarakan – Batam (via BPN)

06.00 WITA

SUDAH BEROPERASI Lion Air

5X Batam – Jakarta

08.35, 11.50, 13.25,

5X Jakarta – Batam

06.10, 09.25, 11.00, 13.10, 16.40 WIB

15.35, 19.05 WIB Lion Air

3X Batam – Pekanbaru

09.10, 13.30, 15.25 WIB

3X Pekanbaru – Batam

10.40, 15.00, 16.55 WIB

Lion Air

3X Batam – Surabaya

09.00, 13.45 (via BDO), 14.55 WIB

3X Surabaya – Batam

08.05, 09.25 (via BDO), 11.50 WIB

Lion Air

2X Batam – Medan

10.55, 14.40 WIB

2X Medan – Batam

07.00, 12.55 WIB

Lion Air

Batam – Padang

16.30 WIB

Padang – Batam

07.50 WIB

Lion Air

Batam – Jogjakarta

09.40 WIB

Jogjakarta – Batam

12.20 WIB

Lion Air

Batam – Bandung

13.45 WIB

Bandung – Batam

11.20 WIB

Lion Air

Batam – Palembang

18.30 WIB

Palembang – Batam

07.30 WIB

Lion Air

Batam – Jambi

12.10 WIB

Jambi – Batam

13.45 WIB

Wings Air

Batam – Bengkulu

17.55 WIB

Bengkulu – Batam

06.30 WIB

Wings Air

Batam – Pangkal Pinang

12.40 WIB

Pangkal Pinang – Batam

16.05 WIB

Wings Air

Batam – Tanjung Pandan (via PGK)

12.40 WIB

Tanjung Pandan – Batam (via PGK) 15.15 WIB

Wings Air

Batam – Natuna

08.45 WIB (Sen, Sel, Kam, Sab)

Natuna – Batam

10.35 WIB (Sen, Sel, Kam, Sab)

Wings Air

Batam – Silangit

08.30 WIB (Rab, Jum, Ming)

Silangit – Batam

10.35 WIB (Rab, Jum, Ming)

SEGERA DIBUKA RUTE BARU Lion Air

Batam – Semarang

09.45 WIB

Semarang – Batam

12.20 WIB

Lion Air

Batam – Pontianak

12.00 WIB

Pontianak – Batam

13.55 WIB


B

MINGGU, 1 DESEMBER 2013 | Nomor 91 Tahun I

Capolista Milik Kami! Juventus akan berjuang demi mengamankan puncak klasemen Seri A. » B15

Desember di Inggris Ini adalah bulan penuh tantangan, kerja keras, dan barangkali kejutan. » B16-B17

Sports Barca ingin melupakan kekalahan di Ajax. Bilbao tak mau begitu saja menjadi obat penawar luka. BILBAO (HN) Athletic Bilbao akan menjamu Barcelona di stadion baru San Mames, dini hari WIB nanti. Barca compangcamping dalam kunjungan ini. Mereka tumbang 1-2 di Ajax Amsterdam dalam pertanding­an Liga Champions tengah pekan. Kekalahan pertama dalam se­ musim itu tidak berpengaruh pada kepastian Blaugrana un­tuk lolos ke babak 16 besar Liga Champions. Tapi kekalah­ an tetap merupakan kekalahan. Yang tersisa adalah luka dan sakit hati. Barca bermain tanpa sete­ ngah lusin pemain inti terkait badai cedera di Amsterdam. Ki­per Victor Valdes, Dani Alves, Jordi Alba, Adriano, Lionel Messi, dan Alexis Sanchez. Kemudian Ajax lebih bagus secara taktik. Gelandang Cesc Fabregas mengakuinya. Ia juga berkesimpulan bahwa Barca tidak perlu menjadikan gelombang cedera menjadi alasan, tetapi harus segera bangkit di Bilbao untuk meneruskan dominasi La Liga. Mereka belum kalah di kom-

PRAKIRAAN PEMAIN ATHLETIC BILBAO (4-2-3-1) Iraizoz; Iraola, San Jose, Laporte, Balenziaga; Iturraspe, Mikel Rico; Ibai, Herrera, Muniain; Guillermo Pelatih: Ernesto Valverde BARCELONA (4-3-3) Pinto; Puyol, Mascherano, Pique, Montoya; Xavi, Song, Iniesta; Pedro, Fabregas, Neymar Pelatih: Gerardo Martino

REUTERS | ALBERT GEA

SAN MAMES BARRIA, BILBAO SENIN (2/12); PKL 03.00 WIB

petisi domestik, dan masih di puncak klasemen dengan 40 poin. Fabregas tak ingin kalah lagi di Bilbao. “Kami kalah taktik di Ajax. Itu buruk. Skuad kami terbatas karena rentetan cedera. Tapi itu bukan alasan. Kami akan bangkit dan meres­ pons kekalahan itu dengan hasil terbaik di Bilbao,” kata Fabregas se­perti dilansir Goal. com, Sabtu (30/11). Bilbao di peringkat lima de­ ngan nilai 26 senantiasa pu­nya performa baik di San Mames yang baru. Lima kemenang­an dan dua kali imbang. Sementara dua kunjung­an Barca ke stadion lama (sekarang sudah dihancurkan) pada musim lalu dua-duanya berakhir dengan skor 2-2. Gelandang Ander Herrera, yang mencetak gol di dua pertemuan itu, menegaskan bahwa menghindari taktik ultra-defensif adalah kunci untuk menangkal gelar tiki-taka Barca. Dengan kata lain, Bilbao bakal bermain agresif untuk menan­ dingi Barca yang ultra-agresif. “Sulit membayangkan Bar­­ ca akan kalah dua kali be­ runtun. Tapi itulah tugas kami,” kata Herrera kepada Marca, Kamis (28/11) kemarin. “Untuk mengatasi mereka, kami harus bermain dengan bebas, tanpa tekanan, dan ja­ ngan sampai memarkir pemain untuk bertahan total.” Menarik sekali. Barca juga tidak mungkin bertahan. Laga ini pasti seru. l DANI WICAKSONO

CESC FABREGAS BARCELONA

13


MINGGU, 1 DESEMBER 2013 | Nomor 91 Tahun I

HARIAN NASIONAL

B14 SPORTS kilas

BINTANG LA Galaxy Landon Donovan merindukan segala hal yang terkait dengan Everton. Saking rindunya, tersiar kabar bahwa pemain timnas Amerika Serikat berusia 31 tahun itu telah melakukan negosiasi comeback ke Everton. “Saya merindukan energi positif dari fans di Stadion Goodison Park, dan betapa mereka sangat peduli pada klub. Saya pastinya sangat ingin kembali. Tak usah diragukan lagi, saya akan melakukannya suatu saat nanti,” kata Donovan seperti dilansir Goal.com, Sabtu (30/11). l TIARA MK

Marseille Rengkuh 1000 Kemenangan MARSEILLE menang meyakinkan atas tamunya Montpellier pada Sabtu (30/11) dini hari WIB. Bermain di stadion kebanggaannya Stade Velodrome, gol kemenangan Marseille dicetak Florian Thauvin dan Saber Khelifa. “Ini laga bersejarah, karena merupakan kemenangan ke-1000 dari Marseille di ajang liga,” kata pelatih Elie Baup seperti dilansir Reuters, Sabtu (30/11). Dengan hasil ini, Marseille makin mapan di empat besar klasemen sementara Ligue 1 Prancis dengan torehan 27 poin. Hanya dua poin di bawah peringkat tiga AS Monaco, walaupun Monaco masih menyimpan satu pertandingan. Sementara, Montpellier terpuruk di peringkat 16 dengan koleksi 15 angka.

REUTERS | CHARLES PLATIAU

Donovan Ingin Kembali ke Everton

SUPORTER PARIS SAINT-GERMAIN

Cavani Jadi Pamungkas Juara bertahan Paris Saint-Germain menemui ujian berat ketika harus menghadapi Olympique Lyon dalam lanjutan Ligue 1, Senin (2/12) dini hari WIB. PARIS (HN) Lyon punya sejarah

baik kontra PSG. Mereka menang 13 kali, sedangkan Les Parisiens hanya sembilan kali. Namun sekarang Lyon patut berhati-hati. Mereka mendapat empat kekalahan dari lima pertemuan terakhir dengan PSG. Di sisi lain, PSG memiliki catatan impresif. Skuad asuhan Laurent Blanc ini belum terkalahan dalam 25 pertandingan di Ligue 1. Zlatan Ibrahimovic akan kembali jadi andalan PSG setelah mencetak 15 gol dalam sembilan penampilan terakhir di semua kompetisi. Tapi jangan lupakan ke-

l REUTERS | TIARA MK

memento

hadiran Edinson Cavani di lini depan. Ia ibarat senjata pamungkas bagi Blanc. Sumbangan gol striker internasional Uruguay ini kerap membawa PSG menang, termasuk skor 2-1 atas Olympiakos di ajang Liga Champions, te­ ngah pekan kemarin. Meskipun begitu, Blanc tetap mewaspadai Lyon yang mulai tampil baik. Tim asuhan Remi Garde itu tidak terkalahkan di lima pertandingan terakhir mereka. “Lyon punya materi pemain berkualitas, meskipun sempat kesulitan di awal musim. Me­ reka akan datang ke Paris tan-

PARIS SAINT-GERMAIN

4-3-3

OLYMPIQUE LYON

Sirigu Thiago Silva Van der Wiel

4-3-3 Pelatih: Remi Garde

Pelatih: Laurent Blanc

Vercoutre Alex

Maxwell

Motta Verrati

Rabiot

Cavani

Lavezzi

Lopes

Bilsevac

pa tekanan. Itu akan membuat mereka bermain lebih baik,” ujar Blanc seperti dilansir Fourfour­ two, Sabtu (30/11). “Kami akan bermain seperti biasanya. Kami akan memaksa mereka tunduk dalam pola kami.”

Bedimo

Gonalons Malbranque Fofana

Lacazette

Ibrahimovic

PARC DES PRINCES, PARIS

Umtiti

Briand Grenier

SENIN (2/12) | 03.00 WIB

PSG berada di puncak klasemen dengan 34 poin. Lyon saat ini masih menempati peringkat tujuh dengan 19 poin. Garde dan pasukannya tentu ingin memperta­ hankan penampilan terbaik me­ reka pada laga nanti. l ALVIN TAMBA

Calhanoglu, Talenta Baru Jerman 1 Desember Pada 1998, Real Madrid meraih trofi Piala Interkontinental untuk kedua kalinya setelah mengalahkan Vasco Da Gama dengan skor 2-1 di Stadion Nasional Tokyo. Gol kemenangan El Real dicetak oleh Striker Raul Gonzalez tujuh menit sebelum laga berakhir. IST

HAKAN CALHANOGLU HAMBURG SV

WOLFBURG (HN) - Bundesliga seolah tidak pernah berhenti menghasilkan talenta-talenta muda berbakat. Striker Hamburg SV Hakan Calhanoglu menjadi perwujudan terkini. Ia mencetak gol spektakuler saat timnya bermain imbang 1-1 menghadapi Wolfsburg, Sabtu (30/11) dini hari WIB. Pemain Jerman kelahiran Turki berusia 19 tahun ini sukses menyarangkan bola lewat tendangan bebas pada menit ke-20. Tembakan keras dari jarak 35 meter mengejutkan Diego Benaglio. Bola memang membentur mistar

gawang, namun memantul ke kepala Benaglio hingga akhirnya masuk ke gawang. Tertinggal lebih dulu, Wolfsburg lebih gencar menyerang Hamburg. Mereka akhirnya mampu menyamakan keduduk­ an lewat gol Ricardo Rodriguez memanfaatkan sepakan penalti di menit ke-31. Hamburg bermain lebih tajam pada pertandingan ini. Duet Calhanoglu dan Pierre Michel Lasogga di lini depan kerap merepotkan barisan pertahanan Wolfsburg. Pelatih Hamburg Bert

van Marwijk memutuskan untuk memasukkan Ivo Ilicevic untuk mempertajam barisan depan. Sayang Ilicevic belum mampu membawa timnya menang. Peluang yang didapatnya masih membentur tiang gawang. Dengan hasil imbang ini, Wolfsburg masih tertahan di peringkat lima dengan raihan 23 poin. Mereka tertinggal dua poin dari Borussia Moenchengladbach di posisi keempat. Sementara Hamburg naik ke posisi sepuluh dengan koleksi 16 poin. l ALVIN TAMBA


HARIAN NASIONAL

MINGGU, 1 DESEMBER 2013 | Nomor 91 Tahun I

SPORTS B15 Ribeiro, Pemain Terbaik Brasil 2013

kilas Madini Gantikan Galliani di Milan? LEGENDA AC Milan Paolo Maldini dikabarkan akan menggantikan posisi Adriano Galliani sebagai direktur eksekutif. Berita itu diturunkan oleh laman Football Italia pada Sabtu (30/11). Setelah Galliani resmi mengundurkan diri pada Jumat (29/11), media Italia menyebut beberapa nama yang berpotensi menggantikan posisinya. Salah satu calon kuat yang disebutkan adalah Paolo Maldini. Ia sebelumnya diplot sebagai direktur teknik. Media lokal mengabarkan Direktur Umum AC Milan Barbara Berlusconi sudah berbicara dengan Maldini yang hanya memperkuat Milan sepanjang kariernya. l ARIF RAHMAN

SAO PAULO (HN) - Badan Sepak Bola Brasil (CBF) memastikan striker Cruzeiro Everton Ribeiro terpilih sebagai pemain terbaik di liga domestik Brasil tahun ini. Playmaker berusia 24 tahun itu memenangkan penghargaan prestisius itu setelah tampil im­ presif selama setahun belakang­ an, sekaligus membawa Cruzeiro juara Serie A Brasil 2013. Media setempat mengabar­ kan kalau Ribeiro sedang diin­ car oleh raksasa Eropa terutama Manchester United. Keberhasilan Cruzeiro merengkuh gelar juara Serie A Brasil tidak terlepas dari peran mantan pemain Corin­

l ARIF RAHMAN

PELATIH TERBAIK Marcelo Oliveira (Cruzeiro)

PEMAIN MUDA TERBAIK Marcelo (Atletico Paranaense)

PEMAIN TERBAIK

Everton Ribeiro (Cruzeiro)

Juventus akan berjuang demi mengamankan puncak klasemen Seri A.

KLUB asal London Chelsea menyatakan striker Samuel Eto’o mengalami “cedera otot level satu” saat melakoni laga Liga Champions tengah pekan ini. Mantan pemain Barcelona dan Inter Milan itu mengalami ditarik keluar sesaat jelang berakhirnya babak pertama ketika The Blues takluk 0-1 di tangan Basel. “Samuel Eto’o absen. Informasi yang kami dapat bahwa dia mengalami cedera otot level satu. Kami memperkirakan dia akan absen selama dua pekan. Tidak sampai sebulan, mungkin sekitar sepuluh sampai 15 hari,” ujar manajer Chelsea Jose Mourinho seperti dilansir dariSportsmole. l ARIF RAHMAN

REUTERS | GIORGIO PEROTTINO

Ancelotti Pagari Sergio Ramos

l ARIF RAHMAN

terbaik diraih oleh penyerang Atle­ tico Paranaense Marcelo. Meski mencetak lima gol untuk timya musim ini, striker ber­ usia 21 tahun itu dinilai paling mencolok dibandingkan deretan striker muda lainnya. Tahun ini, Marcelo berhasil membawa Atletico Paranaense menjadi runner up di Serie A Brasil dan kalah di final Copa Do Brasil dari Flamengo. Tiga pemain Atletico Paranaense yang juga masuk sebagai bagian dari sebelas pemain terbaik yakni bek Manoel, playmaker Paulo Baier, dan striker Ederson.

4-4-2 | Fabio (Cruzeiro); Marcos Rocha (Altetico Mineiro), Dede (Cruzeiro), Manoel (Atletico Paranaense), Alex Telles (Gremio); Nilton (Cruzeiro), Elias (Flamengo), Everton Ribeiro (Cruzeiro), Paulo Baier (Atletico Paranaense); Walter (Goias), Ederson (Atletico Paranaense)

Capolista Milik Kami!

Samuel Eto’o Absen Dua Pekan

PELATIH Real Madrid Carlo Ancelotti mendinginkan rumor perselisihannya dengan Sergio Ramos serta menegaskan tak akan membiarkan bek andalannya itu pergi. Punggawa timnas Spanyol itu disebut-sebut bakal meninggalkan Santiago Bernabeu dengan banderol yang diklaim mencapai 65 juta euro atau sekitar Rp 1,05 triliun. Ancelotti mengatakan tidak ada rumor mengenai kepergian Ramos. Tak ada pula isu friksi setelah Ramos mendapat kartu merah di laga Liga Champions melawan Galatasaray tengah pekan kemarin. “Saya tak punya masalah dengan Sergio Ramos, begitu pula sebaliknya,” kata Ancelotti dalam jumpa pers jelang laga Real kontra Valladolid, Sabtu (30/11).

thians tersebut. Tiga rekan Ribeiro, yakni kiper Fabio, bek Dede, dan gelandang bertahan Nilton, juga termasuk dalam sebelas pemain terbaik versi Liga Brasil tahun ini. Pelatih me­ reka, Marcelo Oliveira, juga meraih penghargaan sebagai pelatih ter­ baik di Serie A Brasil 2013. Laman Reuters pada Sabtu (30/11) kemarin memberita­ kan bahwa Cruzeiro melengkapi dominasinya di kompetisi sepak bola Brasil dengan keberhasilan Everton Ribeiro jadi pemain ter­ baik dan Marcelo Oliveira sebagai pelatih terbaik. Penghargaan pemain muda

TIM TERBAIK SERIE A BRASIL 2013

ARTURO VIDAL JUVENTUS

TURIN (HN) Juventus akan me­ ladeni Udinese dalam lanjutan Seri A Italia di Turin pada Senin (2/12) dini hari WIB. Ini adalah laga yang harus dimenangkan oleh anak asuh Antonio Conte untuk meneruskan persaingan terhadap AS Roma di puncak klasemen. Sekaligus demi me­ rengkuh gelar Scudetto ketiga kali secara beruntun musim ini. La Vecchia Signora sedang di­ landa kepercayaan diri setelah mengambil alih puncak klasemen Seri A dari AS Roma pekan lalu. Tren positif itu berlanjut dengan terbukanya peluang ke babak 16 besar Liga Champions Eropa lewat kemenangan 3-1 saat melawan Co­ penhagen tengah pekan ini. Antonio Conte mengatakan bahwa takdir Juventus berada di tangan mereka dan bukan di tangan klub lain. Sebab itulah Juventus tidak pernah berharap kepada kegagalan tim lain untuk meraih Scudetto atau lolos ke fase knockout Liga Champions. “Saya selalau mengatakan bahwa saya percaya kepada tim ini. Kami punya pemain hebat dan bahkan pemain besar. Jadi mereka tahu bagaimana me­ ngoreksi diri ketika mengalami kesalahan dan menghadapi per­ soalan,” kata Conte seperti dilan­ sir Reuters, Rabu (27/11). Juve mengalahkan FC Copenhagen dengan skor 3-1 pada laga Liga

Champions, tengah pekan lalu. Menghadapi Udinese, Juve patut percaya diri karena sejarah membuktikan mereka lebih baik. Kedua tim telah bertemu sebanyak 78 kali. Juve unggul jauh dengan 52 kemenangan, 15 hasil seri dan 11 kekalahan. Melihat rekor itu, boleh saja Juventus berkeyakinan bisa meraup poin penuh di Juven­ tus Stadium nanti. Pertemuan terakhir kedua tim di Turin terjadi musim lalu di mana Juve menggilas Udinese dengan skor 4-0. Sementara ini, skor bu­ kan masalah. Yang dilihat oleh Juventus adalah konsistensi per­ mainan, dan hal itu sudah terbukti dalam beberapa laga terakhir. Bagi Udinese, laga melawan Juventus selalu jadi pertan­ dingan yang berat. Setidaknya, mereka bisa menargetkan ha­ sil maksimal dengan menahan

BUNDESLIGA JERMAN | Minggu (1/12)

SERI A ITALIA | Minggu (1/12)

PRAKIRAAN PEMAIN JUVENTUS (3-5-2) Buffon; Caceres, Bonucci, Chiellini; Padoin, Pogba, Pirlo, Vidal, De Ceglie; Tevez, Llorente Pelatih: Antonio Conte UDINESE (4-2-3-1) Brkic; Heurtaux, Danilo, Domizzi, Gabriel Silva; Pinzi, Allan; Basta, Pereyra, Bruno Fernandes; Di Natale Pelatih: Francesco Guidolin JUVENTUS STADIUM, TURIN SENIN (2/12); PKL 00.30 WIB

imbang tuan rumah. Mereka juga bisa berharap kepada striker Antonio Di Natale yang terbukti selalu membobol ga­ wang Juve saat bermain di Fri­ uli. Semua peluang itu tetap ada meski bermain tandang. Di jadwal lain, yang tak ka­ lah heboh adalah pertanding­ an Inter Milan kontra Samp­ doria di Giuseppe Meazza pada Minggu (1/11) malam WIB. In­ ter mendapat dorongan moral dengan kabar kehadiran mili­ arder Indonesia Erick Thohir yang akan menyaksikan laga kandang pertama sebagai Presiden Klub Inter Milan. Laga ini wajib dimenang­ kan oleh Inter dengan asumsi bahwa Presiden Erick segera memberikan dana bagi Nerazzurri supaya kembali berjaya di Italia, Eropa, maupun dunia. Sebelumnya Erick dan Massi­ mo Moratti (presiden sebelum­ nya) sepakat ingin segera mem­ bangun Inter dengan membuat perbaikan internal termasuk skuad dan manajemen. “Penting bagi kami untuk memastikan klub ini tumbuh semakin kuat. Karena itu kita butuh kekuatan finansial dan ekonomi yang sehat agar bisa bersaing di level internasio­ nal,” kata Thohir seperti di­ lansir Reuters, Jumat (15/11). l ARIF RAHMAN

agenda pilihan LIGA PRIMER INGGRIS | Minggu (1/12) Tottenham Hull City Chelsea Man City

19.00 21.05 23.10 23.10

Man United Liverpool Southampton Swansea City

Hannover 96 M’gladbach

21.30 23.30

Frankfurt Freiburg

Catania Atalanta Inter Milan

18.30 21.00 21.00

EREDIVISIE BELANDA | Minggu (1/12) AC Milan AS Roma Sampdoria

ADO Den Haag Feyenoord NEC

18.30 Ajax Amsterdam 20.30 PSV Eindhoven 22.30 AZ Alkmaar

LA LIGA SPANYOL | Senin (2/12) Valencia Athletic Bilbao

01.00 03.00

Osasuna Barcelona

SERI A ITALIA | Senin (2/12) Juventus

00.30

LIGUE 1 PRANCIS | Senin (2/12) Udinese

Paris St Germain 03.00 Olympique Lyon


HARIAN NASIONAL

MINGGU, 1 DESEMBER 2013 | Nomor 91 Tahun I

B16

MINGGU, 1 DESEMBER 2013 | Nomor 91 Tahun I

SPORTS

B17

DESEMBER DI INGGRIS Ini adalah bulan penuh tantangan, kerja keras, dan barangkali kejutan. JOSE MOURINHO akan menikmati persaing­an Liga Primer selama periode De­ sember, khususnya menjelang Boxing Day. Chelsea akan menjalani sembilan pertan­ dingan selama satu bulan ini. Southampton menjadi lawan pertama Chelsea. Kedua tim akan saling berhadapan di Stamford Bridge, Minggu (1/12) malam WIB. Setelah itu, The Blues bertemu Sunder­ land, Stoke City, Crystal Palace, Arse­ nal, Swansea City, dan Li­verpool. Semua di kompetisi Liga Primer. Sedangkan di Piala Liga, Chelsea kembali ber­ hadapan de­ngan Sunderland.

Selain itu, meskipun sudah lolos ke babak 16 besar Liga Champions, Mourinho dan timnya masih harus menghadapi Steaua Bucharest di jadwal terakhir. “Desember akan menjadi periode yang berat dan sangat menantang. Saya pikir hanya yang berani dan kuat yang bisa melewati rintangan ini,” kata Mourinho seperti dilansir Reuters, beberapa waktu lalu. “Hingga Natal nanti, kami mesti bertanding dengan jeda istirahat sangat minim. Butuh mental khusus untuk menyambut periode itu. Yang jelas, kami akan menikmati situasi. Tak ada istilah le­ lah. Natal di sini berbeda dengan di La Liga,

Seri A, dan Bundesliga.” Mourinho menilai setiap pemain dapat berperan penting selama periode ini. Se­ hingga ia meminta pasukannya untuk terus memberikan penampilan terbaik. Rotasi adalah keniscayaan karena jadwal yang sangat padat. Karena itulah sang manajer asal Portugal percaya setiap pemain pasti me­ miliki kesempatan bermain. “Saya terus mengatakan ke tim. Setiap pemain memiliki kesempat­ an untuk tampil pada periode ini. Termasuk mereka yang jarang mendapatkan tempat di tim utama. Syaratnya, mereka harus menunjukkan kemampuan terbaik yang dimilikinya,” ujar Mourinho.

Persaingan di Liga Primer semakin ketat. Klub sekelas Tottenham Hotspur saja diha­ jar 0-6 oleh Manchester City pada pekan lalu. Meskipun demikian, Tottenham tidak boleh dikesampingkan untuk soal rivalitas. Spurs masih menjadi pesaing berat untuk merebut mahkota juara Liga Primer. Juga Arsenal, Manchester United, City, dan Liverpool. “Saya rasa kandidat peraih juara tidak akan memenangi seluruh pertandingan dalam satu musim. Inilah yang membuat persaingan Liga Primer sangat ketat,” kata Mourinho. “Ini pulalah yang membuat pecinta sepak bola mengeluhkan minimnya persaingan di La Liga dan Bundesliga.” l ALVIN TAMBA

Manchester City Merasa Rapuh

REUTERS | PHIL NOBLE

Krisis Pertahanan Liverpool HULL (HN) - Liverpool butuh ni­ lai penuh pada laga kontra Hull City di Kingston Communications Stadium, Minggu (1/12) malam WIB. Pasukan Brendan Rodgers tentu ingin menjaga jarak dengan pemimpin klasemen Arsenal. An­ dai The Gunners bisa mengalah­ kan Cardiff City pada matchday Sabtu malam WIB, maka selisih keduanya akan melebar menjadi tujuh poin. Modal sudah dimiliki The Reds. Luis Suarez dkk sukses memper­ tahankan rekor tak terkalahkan dalam 10 laga tandang terakhir, meeski hanya menang sekali dari lima laga tandang (tiga imbang, sekali kalah). Selain itu, catatan sejarah pertemuan kedua tim se­ lalu dimenangi Liverpool, yakni

dengan 12 kali kemenangan dan imbang empat kali dari 16 perte­ muan di seluruh kompetisi. Hanya saja, manajer Liverpool Brendan Rodgers tengah dipusing­ kan dengan krisis di barisan per­ tahanan. Setelah kehilangan Jose Enrique selama 10 pekan, Rodgers juga was-was dengan kondisi Mar­ tin Skrtel. Bek timnas Slovakia itu mengalami luka serius di bagian tulang keringnya dan diragukan bisa bermain kontra Hull. Sementara bek yang dipinjam dari Valencia, Aly Cissokho, pun belum fit 100 persen untuk laga ini. Berarti Rodgers harus mem­ percayakan lini pertahanannya pada para pelapis seperti Daniel Agger, Mamadou Sakho, dan Kolo Toure.

PRAKIRAAN PEMAIN

Rodgers sebenarnya masih pu­ nya Jon Flanagan yang bermain impresif di derby Merseyside kon­ tra Everton. Tetapi menjelang Boxing Day, situasi ini akan membuat sulit Liverpool mempertahankan rekor tak pernah kalahnya. “Kami harus fokus pada per­ mainan sendiri dan memastikan semua berjalan sesuai dengan keinginan. Akan ada banyak laga untuk dimainkan saat ini, dan kami ingin merebut poin seba­ nyak-banyaknya. Kami berada di posisi kedua, dan ini harus diper­ tahankan,” kata penjaga gawang Liverpool Simon Mignolet Kabar buruk lainnya, Daniel Sturridge diragukan bisa kembali masuk dalam susunan pemain inti Liverpool. Ia mengalami masalah

MANCHESTER (HN) Mencetak sepuluh gol dalam dua pertandingan tidak membuat manajer Manchester City Manuel Pellegrini puas. The Citizens masih tim­ pang, ter­utama di sektor pertahanan. Dalam per­ tandingan terakhir kala meladeni Victoria Plzen pada laga lanjutan Liga Champions, City kebobolan dua gol meski menang 4-2. Itu tak memuas­ kan. Gawang City seharusnya tetap perawan di

Etihad Stadium. Meskipun begitu, City selalu sukses meraih kemenangan ketika bermain di kandang. Bahkan mereka menoreh­ kan 26 gol. Tentunya Pellegrini akan memastikan rekor menang tersebut tetap terjaga kala melakoni laga kon­ tra Swansea yang akan digelar pada ­Minggu (1/12) di Etihad Stadium. Terkait keluhan di lini belakang, kiper Joe Hart tentu yang paling diso­ rot. Ia melakukan blunder di laga-laga sebelumnya, sehingga posisinya sem­ pat digeser oleh kiper kedua Costel Pantilimon. Tapi Hart bermain impresif kala City mengalahkan Victoria Plzen. Ini membuat Pellegrini mulai memper­ hitungkannya kembali untuk menjadi kiper utama.

HULL CITY (4-5-1) McGregor; Figueroa, Elmohamady, Davies, McShane; Huddlestone, Livermore, Boyd, Brady, Koren; Sagbo Manajer: Steve Bruce LIVERPOOL (4-3-1-2) Mignolet; Johnson, Toure, Agger, Sakho; Lucas, Gerrard, Henderson; Coutinho; Suarez, Sturridge Manajer: Brendan Rodgers KINGSTON COMMUNICATIONS, HULL MINGGU (1/12); PUKUL 21.05 WIB

di mata kaki pada saat mengikuti latihan rutin, Sabtu (30/11). Pa­ dahal Sturridge adalah sumber gol bersama Luis Suarez di lini depan. Selama Desember, Liverpool dinantikan oleh sejumlah tim besar seperti Tottenham Hotspur, Manchester City, dan Chelsea. l TIARA MAHARANI KUSUMA

PRAKIRAAN PEMAIN MANCHESTER CITY (4-2-3-1) Hart; Zabaleta, Lescott, Demichelis, Clichy; Fernandinho, Yaya Toure; Nasri, Aguero, Navas; Negredo Manajer: Manuel Pellegrini SWANSEA CITY (4-1-4-1) Vorm; Tiendelli, Williams, Chico, Davies; Britton; Dyer, Pozuelo, De Guzman, Routledge; Vazquez Manajer: Michael Laudrup ETIHAD STADIUM, MANCHESTER MINGGU (1/12); PKL 23.10 WIB

“Joe Hart menunjukkan perkem­ bangan dari waktu ke waktu. Dia tampil baik belakangan. Meski kami se­ lalu percaya padanya untuk mengawal gawang City, tetapi kita lihat semuanya

di laga nanti,” kata manajer Pellegrini. Bek tengah Serbia Matija Nastasic harus menepi selama tiga pekan aki­ bat cedera betis. Kapten Vincent Kom­ pany masih diragukan tampil. Kondisi tersebut yang menjadikan tembok per­ tahanan The Citizens tampak rapuh. Sejauh ini City telah kemasukan 12 gol. City pun terpaksa menelan empat kekalahan, yang sebagian besar di­ sebabkan kesalahan lini belakang. Situasi ini mencemaskan. Percuma rasanya meski City mengoleksi total 34 gol dari 12 pertandingan Liga Primer. Lini belakang tetap harus dibenahi. “Kami sudah kemasukan 12 gol di Liga Primer. Itu sudah terlalu banyak,” tegas Pellegrini. l TIARA MAHARANI KUSUMA

YANG TERBAIK SEDANG MENJELANG LONDON (HN) - Per­ forma Manchester United kurang stabil di bawah arahan manajer David Moyes. Sebagai juara bertahan, mereka terseok-seok di papan tengah. Meskipun demikian, manajer Skotlandia itu me­ nilai masih ada kesempatan bagi “Setan Merah” untuk tampil lebih baik dan bersaing di papan atas. “Kami su­

dah terlihat membaik. Saya rasa kami bisa terus mempertahan­ kan dan meningkatkan performa ini,” ujar Moyes seperti dilansir Reuters, Jumat (29/11) kemarin. “Kami memang kerap tidak kon­ sisten. Tapi kami terus mencoba un­ tuk lebih baik. Saya rasa sekarang kami sudah mulai menemukan bentuk permainan terbaik.” United perlahan bangkit. Kini mereka berani menyalakan asa persaingan untuk memperebut­ kan mahkota juara Liga Primer. “Setan Merah” tidak terkalahkan dalam semua kompetisi sejak ditundukkan West Bromwich Al­ bion dengan skor 1-2, September

lalu. Mereka menempati pering­ kat enam dengan raihan 21 poin, tertinggal satu angka dari Man­ chester City di posisi keempat. Hasil imbang 2-2 kontra Car­ diff City membuat Moyes dan timnya kembali diragukan. Na­ mun The Red Devils merespons dengan kemenangan besar 5-0 di markas Bayer Leverkusen pada partai Liga Champions tengah pekan. Laga tandang ke markas Tottenham Hotspur, Minggu ­ (1/11) malam WIB, menjadi momentum berikutnya di mata United. Tuan rumah sedang ber­ juang untuk bangkit setelah di­

PRAKIRAAN PEMAIN TOTTENHAM HOTSPUR (4-2-3-1) Lloris; Walker, Dawson, Chiriches, Verthongen; Capoue, Dembele; Lennon, Paulinho, Sigurdsson; Soldado Manajer: Andre Villas-Boas MANCHESTER UNITED (4-2-3-1) De Gea; Rafael, Vidic, Evans, Evra; Jones, Cleverly; Valencia, Kagawa, Januzaj; Rooney Manajer: David Moyes STADION WHITE HART LANE, LONDON MINGGU (1/12); PKL 19.00 WIB

hantam 0-6 oleh Manchester City pada akhir pekan kemarin. Spurs asuhan An­ dre Villas-Boas saat ini mengemas 20 poin di peringkat sembilan. l ALVIN TAMBA


HARIAN NASIONAL

MINGGU, 1 DESEMBER 2013 | Nomor 91 Tahun I

B16

MINGGU, 1 DESEMBER 2013 | Nomor 91 Tahun I

SPORTS

B17

DESEMBER DI INGGRIS Ini adalah bulan penuh tantangan, kerja keras, dan barangkali kejutan. JOSE MOURINHO akan menikmati persaing­an Liga Primer selama periode De­ sember, khususnya menjelang Boxing Day. Chelsea akan menjalani sembilan pertan­ dingan selama satu bulan ini. Southampton menjadi lawan pertama Chelsea. Kedua tim akan saling berhadapan di Stamford Bridge, Minggu (1/12) malam WIB. Setelah itu, The Blues bertemu Sunder­ land, Stoke City, Crystal Palace, Arse­ nal, Swansea City, dan Li­verpool. Semua di kompetisi Liga Primer. Sedangkan di Piala Liga, Chelsea kembali ber­ hadapan de­ngan Sunderland.

Selain itu, meskipun sudah lolos ke babak 16 besar Liga Champions, Mourinho dan timnya masih harus menghadapi Steaua Bucharest di jadwal terakhir. “Desember akan menjadi periode yang berat dan sangat menantang. Saya pikir hanya yang berani dan kuat yang bisa melewati rintangan ini,” kata Mourinho seperti dilansir Reuters, beberapa waktu lalu. “Hingga Natal nanti, kami mesti bertanding dengan jeda istirahat sangat minim. Butuh mental khusus untuk menyambut periode itu. Yang jelas, kami akan menikmati situasi. Tak ada istilah le­ lah. Natal di sini berbeda dengan di La Liga,

Seri A, dan Bundesliga.” Mourinho menilai setiap pemain dapat berperan penting selama periode ini. Se­ hingga ia meminta pasukannya untuk terus memberikan penampilan terbaik. Rotasi adalah keniscayaan karena jadwal yang sangat padat. Karena itulah sang manajer asal Portugal percaya setiap pemain pasti me­ miliki kesempatan bermain. “Saya terus mengatakan ke tim. Setiap pemain memiliki kesempat­ an untuk tampil pada periode ini. Termasuk mereka yang jarang mendapatkan tempat di tim utama. Syaratnya, mereka harus menunjukkan kemampuan terbaik yang dimilikinya,” ujar Mourinho.

Persaingan di Liga Primer semakin ketat. Klub sekelas Tottenham Hotspur saja diha­ jar 0-6 oleh Manchester City pada pekan lalu. Meskipun demikian, Tottenham tidak boleh dikesampingkan untuk soal rivalitas. Spurs masih menjadi pesaing berat untuk merebut mahkota juara Liga Primer. Juga Arsenal, Manchester United, City, dan Liverpool. “Saya rasa kandidat peraih juara tidak akan memenangi seluruh pertandingan dalam satu musim. Inilah yang membuat persaingan Liga Primer sangat ketat,” kata Mourinho. “Ini pulalah yang membuat pecinta sepak bola mengeluhkan minimnya persaingan di La Liga dan Bundesliga.” l ALVIN TAMBA

Manchester City Merasa Rapuh

REUTERS | PHIL NOBLE

Krisis Pertahanan Liverpool HULL (HN) - Liverpool butuh ni­ lai penuh pada laga kontra Hull City di Kingston Communications Stadium, Minggu (1/12) malam WIB. Pasukan Brendan Rodgers tentu ingin menjaga jarak dengan pemimpin klasemen Arsenal. An­ dai The Gunners bisa mengalah­ kan Cardiff City pada matchday Sabtu malam WIB, maka selisih keduanya akan melebar menjadi tujuh poin. Modal sudah dimiliki The Reds. Luis Suarez dkk sukses memper­ tahankan rekor tak terkalahkan dalam 10 laga tandang terakhir, meeski hanya menang sekali dari lima laga tandang (tiga imbang, sekali kalah). Selain itu, catatan sejarah pertemuan kedua tim se­ lalu dimenangi Liverpool, yakni

dengan 12 kali kemenangan dan imbang empat kali dari 16 perte­ muan di seluruh kompetisi. Hanya saja, manajer Liverpool Brendan Rodgers tengah dipusing­ kan dengan krisis di barisan per­ tahanan. Setelah kehilangan Jose Enrique selama 10 pekan, Rodgers juga was-was dengan kondisi Mar­ tin Skrtel. Bek timnas Slovakia itu mengalami luka serius di bagian tulang keringnya dan diragukan bisa bermain kontra Hull. Sementara bek yang dipinjam dari Valencia, Aly Cissokho, pun belum fit 100 persen untuk laga ini. Berarti Rodgers harus mem­ percayakan lini pertahanannya pada para pelapis seperti Daniel Agger, Mamadou Sakho, dan Kolo Toure.

PRAKIRAAN PEMAIN

Rodgers sebenarnya masih pu­ nya Jon Flanagan yang bermain impresif di derby Merseyside kon­ tra Everton. Tetapi menjelang Boxing Day, situasi ini akan membuat sulit Liverpool mempertahankan rekor tak pernah kalahnya. “Kami harus fokus pada per­ mainan sendiri dan memastikan semua berjalan sesuai dengan keinginan. Akan ada banyak laga untuk dimainkan saat ini, dan kami ingin merebut poin seba­ nyak-banyaknya. Kami berada di posisi kedua, dan ini harus diper­ tahankan,” kata penjaga gawang Liverpool Simon Mignolet Kabar buruk lainnya, Daniel Sturridge diragukan bisa kembali masuk dalam susunan pemain inti Liverpool. Ia mengalami masalah

MANCHESTER (HN) Mencetak sepuluh gol dalam dua pertandingan tidak membuat manajer Manchester City Manuel Pellegrini puas. The Citizens masih tim­ pang, ter­utama di sektor pertahanan. Dalam per­ tandingan terakhir kala meladeni Victoria Plzen pada laga lanjutan Liga Champions, City kebobolan dua gol meski menang 4-2. Itu tak memuas­ kan. Gawang City seharusnya tetap perawan di

Etihad Stadium. Meskipun begitu, City selalu sukses meraih kemenangan ketika bermain di kandang. Bahkan mereka menoreh­ kan 26 gol. Tentunya Pellegrini akan memastikan rekor menang tersebut tetap terjaga kala melakoni laga kon­ tra Swansea yang akan digelar pada ­Minggu (1/12) di Etihad Stadium. Terkait keluhan di lini belakang, kiper Joe Hart tentu yang paling diso­ rot. Ia melakukan blunder di laga-laga sebelumnya, sehingga posisinya sem­ pat digeser oleh kiper kedua Costel Pantilimon. Tapi Hart bermain impresif kala City mengalahkan Victoria Plzen. Ini membuat Pellegrini mulai memper­ hitungkannya kembali untuk menjadi kiper utama.

HULL CITY (4-5-1) McGregor; Figueroa, Elmohamady, Davies, McShane; Huddlestone, Livermore, Boyd, Brady, Koren; Sagbo Manajer: Steve Bruce LIVERPOOL (4-3-1-2) Mignolet; Johnson, Toure, Agger, Sakho; Lucas, Gerrard, Henderson; Coutinho; Suarez, Sturridge Manajer: Brendan Rodgers KINGSTON COMMUNICATIONS, HULL MINGGU (1/12); PUKUL 21.05 WIB

di mata kaki pada saat mengikuti latihan rutin, Sabtu (30/11). Pa­ dahal Sturridge adalah sumber gol bersama Luis Suarez di lini depan. Selama Desember, Liverpool dinantikan oleh sejumlah tim besar seperti Tottenham Hotspur, Manchester City, dan Chelsea. l TIARA MAHARANI KUSUMA

PRAKIRAAN PEMAIN MANCHESTER CITY (4-2-3-1) Hart; Zabaleta, Lescott, Demichelis, Clichy; Fernandinho, Yaya Toure; Nasri, Aguero, Navas; Negredo Manajer: Manuel Pellegrini SWANSEA CITY (4-1-4-1) Vorm; Tiendelli, Williams, Chico, Davies; Britton; Dyer, Pozuelo, De Guzman, Routledge; Vazquez Manajer: Michael Laudrup ETIHAD STADIUM, MANCHESTER MINGGU (1/12); PKL 23.10 WIB

“Joe Hart menunjukkan perkem­ bangan dari waktu ke waktu. Dia tampil baik belakangan. Meski kami se­ lalu percaya padanya untuk mengawal gawang City, tetapi kita lihat semuanya

di laga nanti,” kata manajer Pellegrini. Bek tengah Serbia Matija Nastasic harus menepi selama tiga pekan aki­ bat cedera betis. Kapten Vincent Kom­ pany masih diragukan tampil. Kondisi tersebut yang menjadikan tembok per­ tahanan The Citizens tampak rapuh. Sejauh ini City telah kemasukan 12 gol. City pun terpaksa menelan empat kekalahan, yang sebagian besar di­ sebabkan kesalahan lini belakang. Situasi ini mencemaskan. Percuma rasanya meski City mengoleksi total 34 gol dari 12 pertandingan Liga Primer. Lini belakang tetap harus dibenahi. “Kami sudah kemasukan 12 gol di Liga Primer. Itu sudah terlalu banyak,” tegas Pellegrini. l TIARA MAHARANI KUSUMA

YANG TERBAIK SEDANG MENJELANG LONDON (HN) - Per­ forma Manchester United kurang stabil di bawah arahan manajer David Moyes. Sebagai juara bertahan, mereka terseok-seok di papan tengah. Meskipun demikian, manajer Skotlandia itu me­ nilai masih ada kesempatan bagi “Setan Merah” untuk tampil lebih baik dan bersaing di papan atas. “Kami su­

dah terlihat membaik. Saya rasa kami bisa terus mempertahan­ kan dan meningkatkan performa ini,” ujar Moyes seperti dilansir Reuters, Jumat (29/11) kemarin. “Kami memang kerap tidak kon­ sisten. Tapi kami terus mencoba un­ tuk lebih baik. Saya rasa sekarang kami sudah mulai menemukan bentuk permainan terbaik.” United perlahan bangkit. Kini mereka berani menyalakan asa persaingan untuk memperebut­ kan mahkota juara Liga Primer. “Setan Merah” tidak terkalahkan dalam semua kompetisi sejak ditundukkan West Bromwich Al­ bion dengan skor 1-2, September

lalu. Mereka menempati pering­ kat enam dengan raihan 21 poin, tertinggal satu angka dari Man­ chester City di posisi keempat. Hasil imbang 2-2 kontra Car­ diff City membuat Moyes dan timnya kembali diragukan. Na­ mun The Red Devils merespons dengan kemenangan besar 5-0 di markas Bayer Leverkusen pada partai Liga Champions tengah pekan. Laga tandang ke markas Tottenham Hotspur, Minggu ­ (1/11) malam WIB, menjadi momentum berikutnya di mata United. Tuan rumah sedang ber­ juang untuk bangkit setelah di­

PRAKIRAAN PEMAIN TOTTENHAM HOTSPUR (4-2-3-1) Lloris; Walker, Dawson, Chiriches, Verthongen; Capoue, Dembele; Lennon, Paulinho, Sigurdsson; Soldado Manajer: Andre Villas-Boas MANCHESTER UNITED (4-2-3-1) De Gea; Rafael, Vidic, Evans, Evra; Jones, Cleverly; Valencia, Kagawa, Januzaj; Rooney Manajer: David Moyes STADION WHITE HART LANE, LONDON MINGGU (1/12); PKL 19.00 WIB

hantam 0-6 oleh Manchester City pada akhir pekan kemarin. Spurs asuhan An­ dre Villas-Boas saat ini mengemas 20 poin di peringkat sembilan. l ALVIN TAMBA


MINGGU, 1 DESEMBER 2013 | Nomor 91 Tahun I

HARIAN NASIONAL

B18 SPORTS data & klasemen

REUTERS | LISE ASERUD | NTB SCANPIX

Sabtu (30/11) Getafe Villarreal Elche

1-0 Levante 1-1 Málaga 22.00 Atlético Madrid

Minggu (1/12) Celta de Vigo Real Madrid Espanyol Real Betis Granada

00.00 Almería 02.00 Real Valladolid 04.00 Real Sociedad 18.00 Rayo Vallecano 23.00 Sevilla

Senin (2/12) Valencia Athletic Club

01.00 03.00

Osasuna Barcelona

Klasemen 1 Barcelona

Martine Smeets dari Belanda dan Nora Moerk dari Norwegia (kanan) beraksi dalam pertarungan bola tangan di ajang Mobelringen Cup Women di Drammen, Jumat (29/11) kemarin.

REUTERS | CARINA JOHANSEN | NTB SCANPIX

1 Bayern Munich 13 11 2 0 30-7 35

Senin (02/12) Paris St Germain

03.00 Olympique Lyon

2 Leverkusen

Minggu (1/12) Schalke 04 Hannover 96 M’gladbach

00.30 21.30 23.30

Stuttgart Frankfurt Freiburg

Klasemen 13 10 1

2 28-14 31

Klasemen

13 9 1

3 32-14 28

1 Paris St Germain 14 10 4 0 30-8 34

13 8 1

4 30-16 25

2 Lille

1 38-9 37

4 M’gladbach

3 Real Madrid

14 11 1

2 40-17 34

5 VfL Wolfsburg 14 7 2 5 20-16 23

3 AS Monaco

4 Villarreal

15 8 4 3 25-14 28

6 Schalke 04

4 Marseille

5 Athletic Club

14 8 2 4 22-19 26

7 Mainz

6 Getafe

15 7 2 6 18-21 23

8 Hertha Berlin

13 5 3 5 20-17 18

6 St Etienne

7 Real Sociedad 14 5 5 4 23-20 20

9 VfB Stuttgart

13 4 4 5 24-23 16

7 Olympique Lyon 14 5 4 5 20-17 19

8 Sevilla

14 5 4 5 27-26 19

10 Hamburg SV

14 4 4 6 30-31 16

8 EA Guingamp

14 5 3 6 17-19 18

11 FC Augsburg

13 5 1

9 Stade de Reims 14 4 7 3 15-15 19

14 4 5 5 15-18 17

12 Werder Bremen 13 4 3 6 15-23 15

10 Bastia

14 5 2

7 18-23 17

13 Hanover 96

13 4 2

11 Stade Rennes

14 4 6 4 17-14 18

14 5 2

7 11-17 17

14 Hoffenheim

13 3 4 6 28-30 13

12 Bordeaux

14 4 6 4 17-18 18

12 Granada CF

13 Levante

15 4 5 6 13-21 17

14 Malaga

15 3 5 7 17-22 14

15 Osasuna

16 Celta Vigo

14 4 1 9 11-22 13

14 3 3 8 17-22 12

17 Real Valladolid

14 2 6 6 16-21 12

18 Almeria

14 3 3 8 15-29 12

19 Rayo Vallecano 14 4 0 10 13-34 12 20 Real Betis

REUTERS | VESA MOILANEN | LEHTIKUVA

02.00 FC Nantes 02.00 OGC Nice 02.00 Stade de Reims 02.00 Sochaux 02.00 Lille OSC 20.00 AC Ajaccio 23.00 Evian TG

2 Atletico Madrid 14 12 1

14 2 3 9 12-28 9

Top Scorer 17 gol Cristiano Ronaldo (Real Madrid) 14 gol Diego Costa (Atletico Madrid) 8 gol David Villa (Atletico Madrid), Lionel Messi (Barcelona), Alexis Sanchez (Barcelona), Antoine Griezmann (Real Sociedad)

Sabtu (30/11) Aston Villa Cardiff City Everton Norwich City West Ham United

22.00 22.00 22.00 22.00 22.00

Minggu (1/12) Newcastle United Tottenham Hull City Chelsea Man City

00.30 West Bromwich 19.00 Man United 21.05 Liverpool 23.10 Southampton 23.10 Swansea City

Sunderland Arsenal Stoke City Crystal Palace Fulham

Klasemen 1 Arsenal

2 Liverpool

3 Chelsea 4 Man City

12 9 1

2 24-10 28

12 7 3 2 24-13 24

12 7 3 2 21-10 24

12 7 1

4 34-12 22

5 Southampton

12 6 4 2 15-7 22

6 Man United

12 6 3 3 20-15 21

7 Everton

12 5 6

1 17-13 21

8 Newcastle

12 6 2 4 17-17 20

9 Tottenham

12 6 2 4 9-12 20

10 Swansea City

12 4 3 5 17-16 15

11 West Bromwich 12 3 6 3 14-14 15 12 Aston Villa 13 Hull City

13 6 3 4 26-26 21

15 Frankfurt

13 6 1

6 20-25 19

7 15-23 16 7 15-22 14

13 2 5 6 17-24 11

12 4 3 5 13-14 15 12 4 2 6 9-15 14

14 9 3 2 16-4 30 14 8 5

5 Nantes

13 Nice

1 22-11 29

15 8 3 4 23-14 27 14 7 2 5 19-11 23 14 6 3 5 19-17 21 14 5 4 5 17-15 19

14 5 4 5 16-20 19

14 5 2

7 14-17 17

16 Freiburg

13 2 5 6 14-24 11

14 Toulouse

14 4 4 6 11-20 16

17 Nuremberg

13 0 8 5 13-26 8

15 Evian TG

14 4 4 6 15-25 16

18 Braunschweig 13 2 2 9 8-24 8

16 Montpellier HSC 15 2 9 4 17-20 15

Top Scorer 9 gol Robert Lewandowski (Dortmund) 8 gol Stefan Kiessling (Bayer Leverkusen), Mario Mandzukic (Bayern Munich), Pierre-Michel Lasogga (Hamburg SV), Vedad Ibisevic (VfB Stuttgart) 7 gol Sidney Sam (Bayer Leverkusen), Pierre-Emerick Aubameyang (Dortmund), Marco Reus (Dortmund), Max Kruse (M’gladbach), Nicolai Mueller (Mainz), Adrian Ramos (Hertha Berlin), Roberto Firmino (Hoffenheim)

17 FC Lorient

SERI A ITALIA

LIGA PRIMER INGGRIS

REUTERS | NIKHIL MONTEIRO

Minggu (1/12) EA Guingamp FC Lorient AS Saint-Étienne Toulouse FC Valenciennes Girondins Bordeaux SC Bastia

3 Dortmund

11 Valencia

Pemain Kanada John Moonlight melompat untuk menangkap bola pada perempat final rugby HSBC Sevens World Series Bowl melawan Spanyol di Stadion The Sevens, Dubai, Sabtu (30/11).

2-0 Montpellier HSC 23.00 Stade Rennais

1-1 Hamburg SV 21.30 Braunschweig 21.30 Nuremberg 21.30 Werder Bremen 21.30 Dortmund 21.30 Augsburg

0 42-8 40

10 Elche

Janne Ahonen dari Finlandia “terbang” saat mengikuti kompetisi kelas HS 142 Large Hill Individual pada ajang FIS World Cup Ruka Nordic Opening di Kuusamo, Jumat (29/11).

Sabtu (30/11) Marseille AS Monaco

Sabtu (30/11) Wolfsburg Bayern Munich Bayer Leverkusen Hoffenheim Mainz 05 Hertha BSC

14 13 1

9 Espanyol

Arturs Gerhards dan Normund Sarsuns dari Latvia menyapu lintasan bola curling di babak semifinal European Curling Championships melawan tim Jerman di Stavanger, Jumat (29/11) kemarin.

LIGUE 1 PRANCIS

BUNDESLIGA JERMAN

LA LIGA SPANYOL

Minggu (01/12) Parma Genoa Catania Atalanta Cagliari Chievo Inter Milan

00.00 02.45 18.30 21.00 21.00 21.00 21.00

Bologna Torino AC Milan AS Roma Sassuolo Livorno Sampdoria

Senin (02/12) Juventus

00.30

Udinese

Selasa (03/12) Fiorentina Lazio

01.00 03.00

Hellas Verona Napoli

1 Juventus

2 AS Roma

13 11 1

3 Napoli

1 28-10 34

1-2

Twente

00.45 RKC Waalwijk 01.45 Go Ahead Eagles 01.45 Groningen 02.45 Utrecht 18.30 Ajax 20.30 PSV 20.30 Cambuur 22.30 AZ Alkmaar

13 7 1

7 Genoa

13 5 3 5 14-15 18

5 22-20 22

13 4 5 4 17-17 17

9 Parma

13 4 4 5 18-20 16

10 Atalanta 11 Udinese

13 5 1

7 14-17 16

13 5 1

7 12-15 16

13 3 6 4 22-22 15

13 AC Milan

1 Vitesse Arnhem 14 8 3 3 28-18 27

4 AZ Alkmaar

6 Verona

15 Sassuolo

Minggu (1/12) PEC Zwolle Heerenveen NAC Breda Heracles ADO Den Haag Feyenoord Vitesse NEC

1 30-13 26

13 7 3 3 24-15 24

14 Cagliari

Sabtu (30/11) Roda JC

3 Ajax Amsterdam 14 7 4 3 29-15 25

13 7 5

12 3 4 5 11-17 13

EREDIVISIE BELANDA

2 Twente

15 Cardiff City

14 1 5 8 12-25 8

Top Scorer 9 gol Radamel Falcao (Monaco), Edinson Cavani (Paris St Germain), Zlatan Ibrahimovic (Paris St Germain) 8 gol Filip Djordjevic (Nantes) 7 gol Vincent Aboubakar (FC Lorient), Cheick Tidiane Diabate (Bordeaux), Dario Cvitanich (Nice), Nelson Oliveira (Stade Rennes)

3 24-12 28

12 3 4 5 12-14 13

14 1 5 8 10-22 8

13 9 1

5 Fiorentina

14 Stoke City

20 Sochaux

13 10 3 0 26-3 33

4 Inter Milan

12 Torino

19 Ajaccio

Klasemen

Klasemen

8 Lazio

14 4 2 8 15-23 14

18 Valenciennes 14 2 4 8 12-21 10

5 Groningen

15 7 6 2 35-15 27 14 7 3 4 25-21 24 14 6 5 3 28-25 23

6 PEC Zwolle

14 5 6 3 22-14 21

7 Feyenoord

14 6 3 5 27-22 21

8 PSV Eindhoven 14 5 5 4 25-15 20 9 Heerenveen 10 NAC Breda 11 Utrecht

13 5 4 4 30-26 19 1 4 5 3 6 24-23 18 14 5 3 6 20-26 18

13 3 5 5 18-20 14

12 Roda JC

13 3 5 5 13-20 14

13 Go Ahead Eagles 13 4 4 5 20-32 16

15 4 6 5 25-32 18

13 3 4 6 15-28 13

14 SC Cambuur

13 3 3 7 13-20 12

15 Heracles Almelo 13 4 2

7 16-25 14

13 2 5 6 15-25 11

16 ADO Den Haag 13 4 1

8 17-30 13

14 4 3 7 13-18 15

16 Norwich City

12 3 2

7 10-23 11

16 Livorno

17 West Ham

12 2 4 6 9-14 10

17 Bologna

12 3 1

8 11-21 10

18 Sampdoria

13 2 4 7 14-23 10

17 RKC Waalwijk

14 3 3 8 19-29 12

19 Crystal Palace

12 2 1

9 7-21 7

19 Chievo Verona 13 2 3 8 8-18 9

18 NEC Nijmegen

14 1 6 7 20-37 9

12 2 1

9 8-24 7

20 Catania

Top Scorer 14 gol Alfred Finnbogason (Heerenveen) 10 gol Aron Johannsson (AZ Alkmaar), Graziano Pelle (Feyenoord) 8 gol Luc Castaignos (Twente Enschede), Quincy Promes (Twente Enschede)

18 Fulham 20 Sunderland

Top Scorer 10 gol Sergio Aguero (Manchester City) 9 gol Daniel Sturridge (Liverpool), Luis Suarez (Liverpool) 8 gol Loic Remy (Newcastle United)

13 2 3 8 9-23 9

Top Scorer 11 gol Giuseppe Rossi (Fiorentina) 8 gol Alessio Cerci (Torino) 7 gol Rodrigo Palacio (Inter Milan), Carlos Tevez (Juventus), Domenico Berardi (Sassuolo)


HARIAN NASIONAL

MINGGU, 1 DESEMBER 2013 | Nomor 91 Tahun I

SPORTS B19 Sean Gelael, Kecil-kecil Harumkan Indonesia

kilas Persib Jajal DC United AS TIM “Maung Bandung” Persib akan menjajal klub Amerika Seri­ kat (AS), DC United, pada laga persahabatan di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Bandung, Jumat (6/12). “Pertandingan ini sangat strategis bagi tim Persib yang mendapatkan lawan tangguh, juga akan diulang dalam siaran di Amerika Serikat,” kata Ketua Panitia Dadang Danubrata di Bandung, Sabtu (30/11). Bagi Persib, laga tersebut akan menjadi uji tanding keempat jelang Liga Super 2014. DC United dijadwalkan tiba di Jakarta pada Selasa (3/12). “DC United tiba di Bandung Kamis (5/12) pagi dan sore latihan di Si Jalak Harupat,” katanya. l ANTARA

JAKARTA (HN) – Sean Gelael, pebalap yang baru 17 tahun pada awal November, menerima penghargaan International Achievement Award 2013 dari Ikatan Motor Indonesia (IMI) sebagai pebalap yang konsisten berlomba di ajang internasional. Menteri Pemuda dan Olahraga Roy Suryo menyerahkan penghargaan itu kepada Sean pada Jumat (29/11) malam di Hotel Borobudur Jakarta. Roy gembira atas kehebatan Sean yang mampu bersaing di tingkat internasional dalam usaha mengharumkan nama bangsa di pentas dunia. “Usaha mereka harus dihargai agar mereka semakin terpicu menggapai cita-cita,” kata Menpora, dalam acara khusus se­ bagai penutup Rakernas PP IMI yang sudah berusia 107 tahun itu dikutip Antara.

Meesawat Pimpin Golf Indonesia Open

DKI Juara Umum Pomnas DKI Jakarta mempertahankan prestasi juara umum dalam Pekan Olahraga Mahasiswa Nasional (Pomnas) 2013 dengan mengumpulkan 46 medali emas, 30 perak dan 21 perunggu di Yogyakarta, Sabtu (30/11). Posisi kedua ditempati Jawa Timur dengan 22 emas, 22 perak dan 27 perunggu. Jawa Tengah di urutan ketiga dengan 20 emas, 11 perak dan 36 perunggu. DKI melengkapi perolehan medali emas pada Pomnas 2013, setelah pada final sepak bola Sabtu (30/11) membabat tuan rumah Yogyakarta 1-0. l ANTARA

Wisata Adrenalin Motocross Pehobi motocross berlatih sekaligus berwisata adrenalin di lahan kosong milik Sinarmas Land BSD di kawasan Serpong, Tangerang, Sabtu (30/11). Pehobi motocross yang berasal dari Tangerang, Jakarta, Bogor dan sekitarnya tersebut menikmati petualangan adrenalin di sirkuit dengan kontur tanah yang cocok untuk memacu motor sebagai wisata alternatif. ANTARA | YUDHI MAHATMA

Seleksi “Garuda Muda” di Surabaya Untuk menjadi punggawa Timnas U-19, pemain harus lolos empat standar: keahlian bermain sepak bola, kemampuan taktik di lapangan, kekuatan fisik, serta punya mental luar biasa. SURABAYA (HN) M e m i l i k i pasukan juara Piala AFF 2013 tidak membuat pelatih Timnas U-19 Indra Sjafri puas dengan kualitas timnya. Ia masih berke­ liling mencari pemain muda potensial di seluruh Indonesia. Semua demi ambisi tinggi: juara Piala Dunia 2015. Kali ini Indra menjelajahi Surabaya, Jawa Timur. Di lapangan Karanggayam, Minggu (1/12) pagi, Indra bersama tim pelatih menggelar seleksi untuk mendapatkan bibit pemain muda dari Surabaya. Sebelumnya, Indra sudah menyaring potensi pemain muda di Kota Batu, Malang. Ada lebih dari 100 calon pemain muda dari Batu yang ikut seleksi. Namun ia belum puas. Para anak muda tersebut belum memenuhi

standar yang ia harapkan. Indra mengatakan, untuk menjadi punggawa Timnas U-19, pemain harus lolos empat standar: keahlian (skill) bermain sepak bola, kemampuan taktik di lapangan, kekuatan fisik, serta punya mental luar biasa. “Kalau hanya memenuhi salah satu standar,jelas kami tidak panggil. Jangankan satu, meski pemain itu lolos tiga standar, dan satunya tidak sesuai dengan harapan, pasti dicoret. Buat apa skill bagus dan fisik serta kecepatan luar biasa, tetapi mental jelek,” katanya, Sabtu (30/11). Sistem yang sudah terkoordinasi di Timnas U-19, kata Indra, membuatnya mudah menjalan­ kan tugas. Ia juga memastikan tidak ada intimidasi maupun

FOTO: DOK IMI

PEGOLF Thailand Prom Mee­ sawat sementara memuncaki putaran kedua turnamen golf Indonesia Open 2013 ketika 53 pegolf harus menunda permain­ an akibat cuaca buruk di Padang Golf Pantai Indah Kapuk, Jakarta. Di antara pegolf yang harus menyelesaikan permainan putar­ an kedua pada Sabtu (30/11) termasuk pimpinan putaran pertama Gaganjeet Bhullar dari India yang baru menyelesaikan 16 lubang dari 18 lubang yang ditandingkan di putaran kedua. Meesawat menyodok de­ng­ an catatan 66 pukulan atau lima di bawah par, sehingga secara total membukukan 133 pukulan atau sembilan di bawah par. Pegolf Indonesia Rory Hie dan Jordan Irawan termasuk yang menunda permainan di putaran kedua dan mulai lagi Sabtu (30/11). l ANTARA

SEAN GELAEL

intervensi dari siapa pun dalam mengelola “Garuda Muda.” Setelah menjelajahi Surabaya, Indra dan tim akan menelusuri Tangerang dan Denpasar. Meski berniat blusukan ke pelosok Tanah Air, tapi Indra tidak bisa mendatangi semua daerah seperti kala mencari bibit Evan Dimas dkk. “Ini karena saya harus memimpin latihan Senin-Sabtu di pelatnas jangka panjang. Tidak seperti dulu. Tapi kami yakin masih banyak pemain berbakat dan potensial di pelosok,” kata mantan pemain PSP Padang itu. Untuk mengasah mental dan kemampuan, Indra akan membawa Evan Dimas dkk uji coba ke Timur Tengah hingga Eropa sebelum ikut turnamen mini di Yogyakarta sebagai persiapan menghadapi putaran final Piala Asia 2014. Rencana itu masih akan dibicarakan dengan Badan Tim Nasional (BTN) pada Desember ini.

Pada musim 2013, Sean ikut 10 putaran Kejuaraan Formula 3 Eropa selain empat putaran Formula 3 Inggris. Ia juga adu balap di Master F3 di Belanda serta Macau Grand Prix. “Penghargaan ini sebagai penyemangat saya untuk balapan mendatang,” kata Sean usai menerima penghargaan yang disaksikan sang ayah, Ricardo Gelael. Selain Sean, pebalap muda Andersen Martono yang bertarung di ajang lomba Formula Asia 2013 di Sirkuit Sepang Malaysia serta Formula Master China juga mendapat apresiasi. Ia tersanjung menerima penghargaan IMI. “Perhatian berupa penghargaan ini tentu menjadi semacam tantang­ an bagi kami para pebalap untuk bersaing secara positif, apalagi kami membawa nama negara dan bangsa,” katanya. Acara penghargaan ini juga dihadiri Ketua Umum PP IMI Nanan Soekarna serta para tokoh otomotif seperti Hutomo Mandala Putra, Tinton Soeprapto, dan Helmy Sungkar.

l TIARA MAHARANI KUSUMA

l TON SUHARTONO


MINGGU, 1 DESEMBER 2013 | Nomor 91 Tahun I

HARIAN NASIONAL

B20 SPORTS ROMAIN GROSJEAN | LOTUS

ASA BARU BERSAMA

PASTOR MALDONADO | LOTUS

REUTERS | MAX ROSSI

REUTERS | ADREES LATIF

PASANGAN BARU Maldonado datang, Hulkenberg tak jadi berduet dengan Grosjean.

REUTERS | PAULO WHITAKER

LONDON (HN) Lotus resmi ­merekrut pebalap Venezuela Pastor Maldonado pada Jumat (29/11) kemarin. ­Langkah ini diperkirakan akan memicu efek domino terkait lalu-lintas pebalap di bursa transfer Formula One. Tim asal Inggris itu menegaskan bahwa Maldonado, yang tiga tahun terakhir membela Williams, akan berpasangan dengan pebalap Prancis Romain Grosjean untuk line up 2014. Maldonado menggantikan Kimi Raikkonen, juara dunia 2007 yang kembali ke Ferrari. “Merupakan kesempatan luar b ­ iasa bagi saya bergabung dengan tim Lotus untuk musim 2014,” kata Maldonado seperti dilansir Reuters. Ia pernah bekerja untuk Principal Lotus Eric Boullier saat masih memegang tim DAMS pada 2005 di ajang Kejuaraan Renault World Series. “Bukan rahasia kalau saya ingin

mencari pandangan baru untuk membantu saya meningkatkan pencapaian di ajang Formula One. Lotus memberi saya kesempatan terbaik untuk lebih bersaing musim depan. Regulasi dan mobil akan berubah. Jadi ini adalah waktu yang tepat untuk memulai segalanya dengan baru. Saya tak sabar untuk memacu mobil warna hitamemas itu.” Kepergian Maldonado dari Williams sudah diumumkan awal bulan ini. Me­ reka pun membuka pintu untuk Felipe Massa, yang tersingkir dari Ferrari seiring kedatangan Raikkonen. Massa akan berduet dengan pebalap Finlandia Valtteri Bottas untuk musim depan. Kabar kepergian Maldonado sebenarnya lebih dinantikan oleh tim Force India dan Sauber. Terlebih ­Lotus sempat mengutarakan keinginan

­ ntuk menjajal Nico Hulkenberg, yang u sementara masih di Sauber. Pebalap Jerman itu menjadi pilihan utama ­Lotus, meskipun semuanya tergantung pada keputusan investor baru yang diharapkan segera membantu keuangan tim. Juni lalu, Lotus menjual 35 persen sahamnya kepada sebuah konsor­ sium yang mencakup satu grup perusahaan multinasional dari Abu Dhabi. Tetapi kemudian di­ tengarai bahwa kesepakatan tersebut belum komplet sepenuhnya. Sejak itu, Lotus menunggu kepastian hitam di atas putih dan uang yang tak kunjung datang. Keputusan untuk merekrut Maldonado muncul karena Lotus berharap per­ usahaan minyak Venezuela PDVSA mau menjadi sponsor. Selain itu juga menunjukkan indikasi bahwa mereka

lelah de­ ngan proses penantian yang berlarut-larut terkait perjanjian Juni itu. Boullier mengatakan, Grosjean adalah pebalap berbakat yang bisa diandalkan Lotus, sedangkan Maldonado yang mantan juara dunia GP2 dan seri balapan F1 Spanyol pada 2012 telah membuktikan kualitasnya meskipun hanya mencetak satu poin tahun ini. “Kami yakin bisa menghadirkan suasana yang bakal menggenjot po­tensi mereka di lintasan balap,” katanya. “Dengan Romain dan Pastor, saya yakin Lotus akan menjadi salah satu tim kejutan dalam beberapa tahun ke depan.” Hulkenberg diperkirakan akan bergabung dengan Force India untuk berpasangan dengan Sergio Perez yang telah kehilangan tempatnya di McLaren. Itu bisa memicu kepindahan Adrian Sutil dari Force India ke Sauber, sementara tandemnya Paul Di Resta terlempar dari percaturan. l DANI WICAKSONO

ROMAIN GROSJEAN


C

MINGGU, 1 DESEMBER 2013 | Nomor 91 Tahun I

CULINARY

PIPIK

Takut Kufur Nikmat

Warna-warni Masakan Jepang di Sakura »C23

»C32

PHOTOGRAPHY

“STARLING” JAKARTA »C26-C27

NILAI TUKAR terhadap Rupiah

bank

21

sinarmas

MATA UANG BELI USD 11.950,00 SGD 9.485,00 JPY 115,86 HKD 1.536,00 GBP 19.476,00 EUR 16.202,00 CNY 1.962,00 AUD 10.777,00

JUAL 12.035,00 9.619,00 118,04 1.556,00 19.716,00 16.430,00 1.992,00 10.966,00

Informasi kurs ini dapat berubah sewaktu-waktu. 29/11/2013

HIKMAH BERWUJUD MUSEUM

FOTO-FOTO : HARIAN NASIONAL | A GENER WAKULU

Museum Tsunami Aceh mendokumentasikan kenangan pahit peristiwa tsunami Aceh pada 2004. SEMBILAN tahun sudah, Aceh mengalami peristiwa yang tak dapat dilupakan masyarakatnya. Minggu, 26 Desember 2004, Aceh diguncang gempa dahsyat dan diterjang tsunami. Ratusan ribu orang jadi korban. Toto, warga Aceh yang menemani saya, adalah salah satu saksi mata dari bencana dahsyat itu. “Itu hari minggu, di mana biasanya masyara­ kat Aceh bersantai bersama keluar­ ganya. Ada yang menghabiskan waktu di rumah, ngopi, atau bermain di pantai. Pagi itu, seperti pagi-pagi sebelumnya, kami tidak merasakan firasat apapun mengenai hari nahas itu. Tiba-tiba ada guncangan gempa. Kami memutuskan untuk keluar rumah mencari perlin­ dungan agar tidak tertimpa bangunan. Pasalnya, gempa tersebut sangat keras,” ungkapnya. Beberapa saksi mata pagi itu meli­ hat keanehan di bibir pantai. Dengan sekonyong-konyong air laut surut ke tengah beberapa meter. Kemudian beberapa orang malah berlarian ke arah laut untuk mencari ikan yang bertebaran, menggelepar di pasir pantai lantaran air surut dengan cepat. Tapi itu tidak berlangsung lama. Karena sejurus kemudian air kembali dalam bentuk gelombang besar dan menghantam dengan keras ke pantai, meluluh-lantakkan segalanya. Tsunami menggulung pantai barat Aceh yang dikenal dengan keindahan pantai ber­ pasir putihnya, sepanjang Banda Aceh hingga Meulaboh... Pagi itu saya menikmati udara sejuk Banda Aceh. Angin berembus

membelai pepohonan. Dari kejauhan tampak sebuah gedung besar berwarna coklat berbentuk lingkaran. Kalau diperhatikan, gedung ini berperforasi alias berlubang-lubang. Gedung ini cukup menggelitik rasa penasaran bagi para pendatang, terutama yang dari luar Aceh. Ternyata, inilah Museum Tsunami Aceh. Boleh dikata, museum ini merupakan “paket lengkap”. Kenapa? Karena di dalamnya Anda akan dita­ warkan banyak hal. Seperti halnya banyak orang yang berbondong-bondong untuk memasuki museum ini. Sayup-sayup terdengar seorang ibu berbicara kepada anaknya. “Nanti kalau terjadi tsunami lagi, kita dapat berlindung di sini. Di sini sangat aman,” ujarnya seraya melanjutkan perjalanan lebih dalam lagi. Untuk dapat memasuki gedung ini, Anda harus menitipkan tas bawaan. Anda hanya dapat membawa barangbarang penting seperti dompet dan ponsel. Kamera boleh. Wah, ruangan dalam museum ini sangat besar. Baru memasuki bagian depan saja, Anda akan disambut oleh sebuah tangga be­ sar dan tinggi untuk menuju ke bagian atas museum. Wajar saja, lantaran luas museum ini 2.500 m². Sehingga, banyak hal mengandung ilmu pengeta­ huan terdapat di dalamnya. l CINDY MELISSA PUTRI


MINGGU, 1 DESEMBER 2013 | Nomor 91 Tahun I

HARIAN NASIONAL

C22 TRAVEL

MUSEUM besar ini terdiri dari empat lantai, di mana setiap lantai memiliki aspek positif masing-masing. “Lewat sini jalannya, hati-hati gelap,” ujar Toto mengingatkan. Benar saja, Anda akan memasuki sebuah ruangan yang sangat gelap. Bahkan tidak dapat melihat ke bawah ataupun ke depan. Panduan Anda ha­nyalah pegangan tangga yang ada di sebelah kiri Anda. Saat mulai melangkahkan kaki, terdengar suara adzan yang membuat bulu kuduk merin­ ding, disertai siraman dan percikan air di dinding yang memantul ke jalan setapak. Gemericik air ini selalu terdengar, bahkan terkadang mengenai tubuh yang yang lewat di lorong setapak tersebut. Lalu ada lagi lantunan ayat-ayat Al-Qur’an yang bisa membuat pengunjung bergidik dalam situasi seperti itu. “Menurut salah seorang saksi mata, seorang anak kecil mengatakan bahwa pada tsunami ia hanya melihat kegelapan. Bahkan ia tidak dapat melihat apapun, tidak dapat berteriak dan mendengar suara orang. Yang bisa dide­ ngarnya hanya kumandang suara adzan,” jelas Toto. Jelas kini, terowongan itu ingin menggambarkan bagaimana gelap dan sunyinya saat tsunami terjadi pada tahun 2004. Setelah tertegun di dalam terowongan tersebut, Anda akan di bawa ke sebuah ruangan panjang dan besar bernama Sumur Doa. Memang benar, ruangan ini bagaikan sebuah sumur yang sangat besar. Lampu-lampu yang menghiasi sumur tersebut sangat redup, berdiri dibawah sumur ini Anda akan merasa bahwa manusia bukanlah apaapa di mata Tuhan. Sunyi dan senyap, itulah yang Anda rasakan saat berdiri di dalam sumur besar itu. Menoleh ke sisi kiri dan kanan, terpampang nama-nama korban Tsunami yang berjumlah ratusan ribu orang. Kemudian pengunjung akan memasuki ruangan sangat besar yang terdiri batu-batu besar bernama “Memorial Hall”. Batu-batu besar tersebut menyediakan layar di mana layar tersebut memperlihatkan dokumen-dokumen digital. Ada 26 layar monitor di sini, menunjukkan peristiwa tsunami Aceh terjadi pada tanggal 26 Desember. Museum rancangan arsitek asal Indonesia, Ridwan Kamil ini

kembali membawa Anda menuju ke sebuah ruangan besar. Sebelum memasuki ruangan tersebut, Anda akan melewati sebuah lorong berbentuk melingkar dan menukik bernama “Lorong Kebingungan”. Saat melangkah di dalamnya, Anda akan merasa seperti terhuyung-huyung, ingin jatuh. Tapi lagi-lagi Anda ­ dapat menopang tubuh dengan berpegang pada pegangan di tangga. “Saat terjadi tsunami, untuk dapat menyelamatkan diri, setiap orang harus berlari dari satu tempat ke tempat lain. Semua orang saat itu terhuyunghuyung seraya menangis dan meneriakan nama Allah,” cerita Toto lagi. Namun masa gelap saat melewati terowongan akan membawa ke ujung yang terang. Hal itu menunjukkan bahwa kebi­ ngungan tidak akan selamanya. Akhirnya akan menghantarkan kepada “Jembatan Perdamaian”. Jembatan Perdamaian merupakan sebuah ruangan terbuka yang dihiasi oleh kolam ikan de­ ngan ukuran yang besar. Melin­tang di atas kolam itu adalah Jembatan Perdamaian tadi, yang membawa pengunjung ke sisi lain dari museum ini. Kolam di bawah tadi, berisi ikan-ikan yang sangat besarbesar. Pada sisi-sisi kolam dihiasi prasasti berbentuk batubatu bulat yang terpatri nama 52 negara yang telah membantu Aceh serta menjadi relawan selama tsunami dan paska terjadinya tsunami. Melihat ke atas, terlihat bendera negaranegara yang telah membantu Aceh. Hal ini menunjukan bahwa Aceh sangat berterima kasih. karena tanpa mereka Aceh tidak

FOTO-FOTO : HARIAN NASIONAL | A GENER WAKULU

Rumoh Aceh as Escape Hill

akan maju seperti saat ini. Di bagian atas ada pula ruang audio visual di mana Anda dapat melihat pemutaran video peristiwa tsunami 2004. Di sini pengunjung duduk pada kursi yang berjejer, mirip di bioskop. Suguhannya berupa video yang menunjukan penderitaan rakyat Aceh saat mengalami bencana yang sangat dahsyat. Keluar dari bioskop mini tadi,

Bentuk dasarnya diambil dari rumah tradisional Aceh yang diramu dengan fungsi bangunan escape building. Arsiteknya tampak sudah “pasang kudakuda” bahwa museum kelak bisa dijadikan bangunan perlindungan bila terjadi tsunami serupa. berderet ruang pameran di mana orang bisa melihat foto-foto dan diorama yang menggambarkan dahsyatnya tsunami yang telah menggulung lansekap pesisir Aceh. Foto-foto korban dan diorama yang dibuat semirip mungkin semakin membuat orang berpikir bahwa bencana ini memang menjadi peng­alaman pahit dan mahal yang mesti direnungkan. Ada juga beberapa lukisan yang disumbang berbagai pihak berkaitan dengan peristiwa tsunami Aceh. Toto mengungkapkan bahwa, mengunjungi Museum Tsunami Aceh bagai menguak luka lama yang telah tertutup rapat selama sembilan tahun. Museum ini dapat menjadi alat penyadar bahwa bencana besar tersebut juga memberikan hikmah besar bagi Aceh, yakni Aceh menjadi lebih maju. Tsunami bagai

ketukan hati dari Tuhan, agar kehidupan masyarakatnya lebih baik ke depannya. Salah satu wujudnya, museum ini. Museum ini, pada saat didesain oleh Ridwan Kamil –kini Wali Kota Bandung—diberi tema “Rumoh Aceh as Escape Hill”. Desain ini memang disayembarakan, dengan hadiah Rp 100 juta untuk pemenangnya, dan diumumkan pada 17 Agustus 2007. Sedangkan pembangunannya menelan biaya Rp 140 miliar. Bentuk dasarnya diambil dari rumah tradisional Aceh yang diramu dengan fungsi bangunan escape building. Arsiteknya tampak sudah “pasang kuda-kuda” bahwa museum kelak bisa dijadikan bangunan perlindungan bila terjadi tsunami serupa. Namun bila dilihat dari atas, bentuk museum ini seperti episentrum gelombang laut. l CINDY MELISSA PUTRI


HARIAN NASIONAL

MINGGU, 1 DESEMBER 2013 | Nomor 91 Tahun I

CULINARY C23

DEPOK kini telah bermetamorfosis menjadi kota yang ramai. Tak ayal, ber­ bagai macam kuliner pun saat ini kaya mewarnai Depok. Sebut saja seperti halnya di sepanjang Jalan Margonda, di kawasan itu mulai dari makanan In­ donesia, Western, China, Eropa, hingga Jepang tersedia Berbicara negeri Jepang, ada ber­ bagai jenis makanan asal Jepang yang tersedia di Kota Depok. Setiap tempat tersebut memiliki keunikan dan ke­ unggulan tersendiri, yang tentu saja ber­beda satu dengan lainnya. Salah satu yang menarik hati, se­ buah warung kecil berspanduk k ­ uning bergambarkan tokoh komik Jepang Doraemon. Warung sederhana itu diberi nama Sakura oleh sang pemilik. Tapi, jangan melihat sisi “warungnya”, co­ balah Anda melongok ke bagian dalam, jika Anda beruntung maka Anda dapat langsung duduk untuk memesan menu yang mereka sajikan, jika tidak, Anda harus rela mengantre di luar tenda. Maklum warung ini tak pernah sepi pengunjung. Malam itu, tepat pukul 19.00 Saku­ ra sudah mulai dipadatkan oleh para konsumennya bagi mereka yang berja­ lan kaki, beroda dua, maupun beroda empat. Semua konsumen melebur men­ jadi satu untuk menikmati gurih dan nikmatnya warung penjaja Japanese food ini. Enam pasang meja dan kursi malam itu sudah dipadati para pengun­ jung. Mau tidak mau, harus menunggu giliran. “Hai mba, duduk di sini dulu ya. Tunggu sebentar, pesan dulu ya,” ujar pria berkumis dengan tubuh semampai itu. Sam namanya, dialah pemilik dari warung yang sudah berdiri sejak tahun 1992 ini. “Karena kami fokus di makanan Je­ pang dan Sakura juga identik dengan Jepang maka dari itu kami memilih nama tersebut. Lambangnya juga meru­ pakan produk Jepang yaitu Doraemon. Di sini lebih terkenal dengan Doraemon, karena Doraemon merupakan salah satu tokoh Jepang yang sangat pintar dan hebat maka dari itu kami mengang­ katnya menjadi lambang dari warung kami,” jelas Pria yang sempat bekerja di restoran Jepang pada 1988 itu Malam itu, Beef Teriyaki dan Tempura menjadi menu pilihan untuk disantap. Untuk Beef Teriyaki, ini dia juaranya. Potongan daging tipis yang disajikan di atas piring disertai dengan salad, pasti­ nya tak lupa saus teriyaki, memang memiliki keunggulan tersendiri. Rasa dagingnya halus dan tidak keras, saat berpadu de­ngan sausnya yang manis dan gurih, memberikan sensasi tersendiri. Hebatnya, bumbu teriyaki mampu me­ resap hingga dalam, so tasty. Makanan ini dibanderol dengan harga yang cukup murah yaitu Rp 14 ribu. Sedang untuk tempura, makanan yang terbuat dari udang ini memang selalu menjadi idaman tersendiri bagi

FOTO-FOTO : HARIAN NASIONAL | LUCAS ANGGRIAWAN

Warna-warni Masakan Jepang di Sakura

para pecinta sea food. Di Sakura, lima potongan udang yang dilapisi tepung itu mampu digoreng dengan sangat pas. Warnanya indah, coklat tua. Rasanya? chrispy dan yummy. Di Sakura, satu porsi Tempura dibanderol dengan harga Rp 16 ribu. Tidak terasa minyak yang terlalu berlebihan pada makanan ini. Pa­ duan antara udang dan tepung sangat pas sehingga porsi tepung tidak ter­

lalu besar, jadi Anda dapat langsung melahap tubuh dari udang tersebut. Tak hanya udang, di dalam seporsi hidangan juga disediakan potongan buncis yang digoreng pula dengan te­ pung. Tenang saja, bagi Anda yang ti­ dak suka memakan sayur, Anda dapat tetap menikmati makanan ini sebab, rasa buncis hampir tak terasa yang terasa adalah Anda seperti sedang memakan udang namun sebenarnya

Rasa dagingnya halus dan tidak keras, saat berpadu dengan sausnya yang manis dan gurih, memberikan sensasi tersendiri.

Anda sedang memakan sayuran yang digoreng dengan tepung. Menurut Sam, membuka warung Jepang bukanlah perkara yang mu­ dah sebab kelihaian dan feeling sa­ ngat diperlukan di sini. Bermodalkan peng­alaman kerja, ia akhirnya berani untuk membuka warung dan menga­ jarkan beberapa karyawannya. “Saya tidak pernah merasa takut jika kar­ yawan saya ingin membuka tempat makan sendiri, saya justru merasa senang,” ujarnya. Bagi Sam, rasa adalah segalanya jika rasa mulai berubah maka pelanggan se­ dikit demi sedikit akan mulai meninggal­ kan “Maka dari itu saja selalu mengontrol karyawan agar tidak salah,” katanya. 21 tahun memiliki usaha sen­ diri mengetuk pintu hati Sam untuk mencoba melebarkan sayap dengan membuat cabang. “Jika ada tempat yang pas, saya mau untuk membuka cabang, namun jika tempat tidak pas saya rasa sia-sia saja. Banyak yang mengajak namun masih saya pikir­ kan. Yang penting jika buka cabang rasa harus lebih enak,” ujarnya. l CINDY MELISSA PUTRI


MINGGU, 1 DESEMBER 2013 | Nomor 91 Tahun I

HARIAN NASIONAL

C24 HIGH STYLE

Cincin Tunangan Termahal 2013

FOTO-FOTO : HARIAN NASIONAL | DOK. DE BEERS | HOUSE OF TAYLOR | KWAIT | XCH MEDIA

SALAH satu kesempatan paling penting dalam kehidupan seorang gadis adalah pertunangannya. Kelak, peristiwa ini mencapai kul­ minasinya dalam pernikahan se­ bagai peristiwa besar dan penuh kenangan. Maka dari itu, untuk menandai keindahan dan kesempatan istime­ wa ini, lazim bila pasangan yang bertunangan menyiapkan cincin khusus untuk menandai cinta me­ reka, yang kelak akan menjadi pa­ sangan hidup mereka. Cincin pertunangan, dalam konteks ini, menandai ikatan is­ timewa secara signifikan pada pa­ sangan romantis ini, yang sebentar lagi memasuki masa menghabiskan sisa hidup bersama, Nyatanya, cincin ini memegang peran penting dalam membawa perasaan bahagia dan keabadian bagi wajah dan kehidupan siapa­ pun. Pasangan senantiasa meng­ agumi bahwa cincin yang teramat indah dan mahal mewakili sepa­ ruh dari pinangan mereka untuk hidup bersama ke masa depan. Persoalan apakah mereka mampu membeli perhiasan yang mahal itu adalah persoalan lain. Tapi, siapa sih yang tidak mau perhiasan me­ wah ini?

Tahun 2013 sudah di ujung. Pasar perhiasan permata mencatat beberapa tren dari perhiasan termahal, termasuk untuk cincin pertunangan. Yang mana pilihan Anda? Di dunia saat ini ada tren ten­ tang cincin pertunangan mahal yang banyak diincar para pasangan yang akan bertunangan. Cincin di­ maksud merujuk kepada cut dari berlian yang bertahta di cincin tersebut, yang memberi “ruh” pada keseluruhan bentuk, materi dan penampilan cincin tersebut. Pertama adalah Asscher Cut Diamond. Cincin dengan cut ber­ lian yang indah ini didesain oleh produsen permata termashyur De Beers. Inilah salah satu cincin ber­ lian paling menarik dan mewah di dunia. Dilaporkan, harga cincin ini hanya dikalahkan oleh para pe­ ngasah berlian Keluarga Kerajaan Inggris. Bentuk dari batu mulia ini menye­ rupai segi empat den­ gan sudut yang terpotong. Harga ber­ liannya bervariasi, bergantung pada ukur­ an karatnya, cut dan bentuknya. Sebagai contoh, harga cincin dengan berlian seperti ini dengan ukuran 10,19 karat di pasaran New York, Chi­

cago, Amsterdam, dan Afrika Se­ latan harganya US$ 520.500, atau setara Rp 5.985.750 (dengan kurs 1 US$ = Rp 11.500). Kemudian Secret Kiss of the Ross King, sebuah cincin indah lainnya yang dihasilnya produsen permata Afrika Selatan, De Beers. Salah satu yang mengagumkan dari cincin berlian ini adalah tampilannya dengan bentuk kun­ cup bunga. Cincin yang unik ini terdiri dari dua hal yang langka, yakni batu berlian 10,9 karat dan berlian pink 1,80 karat. Bila dikombinasi, maka “bobot”nya menjadi 13,38 karat. Harganya mirip dengan Asscher Cut, Rp 5,9 miliar. Cincin pertunangan ketiga dalam deretan termahal sepan­ jang tahun 2013 adalah cincin Oval Diamond. Bentuknya se­ perti bunga. Cincin Oval Diamond didesain oleh jewelers termashyur lainnya, “House of Taylor”. Harga dari perhiasan untuk pertu­ nangan ini ditentukan oleh berlian putih berbentuk

oval sebesar 5.98 karat dalam bentuk bunga, dan berlian putih di dalam platinum. Cincin elegan ini dilabeli harga US$ 1,3 juta atau setara Rp 14,95 miliar. Kemudian ada lagi cincin Tiffany Oval Diamond. Ini juga salah satu dari cincin pertunangan pa­ ling mahal, sekaligus paling me­ narik perhatian. Tiffany tersedia dalam dua bentuk, yakni oval dan segi empat, dengan cincin terbuat dari paltinum. Harganya menge­ jutkan, US$ 1,5 juta –atau se­ tara Rp 17,25 miliar. Pasalnya, di dalam cincin ini terdapat berlian senilai 14,79 karat. Terakhir, cincin Round Brilliant Platinum di bawah bendera De Beers yang berada di “puncak klasemen”. Inilah cincin tunang­ an paling mahal sedunia, dengan tampilan yang penuh kharisma bagi siapapun yang melihatnya. Cincin ini menampilkan berlian sempurna D-grade yang diinginkan hampir setiap orang. Cincin plati­ numnya terdiri dari berlian-berlian senilai 9 karat. Harganya menghen­ tak: US$ 1,84 juta, alias setara Rp 21,16 miliar. Bagaimana, sudah tentukan pilihan Anda? l A GENER WAKULU



MINGGU, 1 DESEMBER 2013 | Nomor 91 Tahun I

C26

HARIAN NASIONAL

PHOTOGRAPHY

’’STARLING’’ JAKARTA Sore datang, malam pun menjelang. Sebuah sore di pengujung bulan kemarin, sejak pukul 16.00 WIB permukiman di kawasan Senen, Jakarta Pusat, itu begitu riuh. Tidak kurang 500 pedagang kopi keliling siap bertugas menyusuri jalanan dan lahan-lahan di ibu kota. Pedagang ’’Starling’’ alias ’’Starbucks Keliling’’. Begitu orang ramai menyebut pasukan penjual kopi keliling ini meski tidak ada kaitan dengan jaringan gerai kopi kelas dunia yang sudah begitu ternama itu. Para pedagang itu berupaya mencari nafkah dan manfaatnya dirasakan pula oleh para pemburu penghilang dahaga. Juga orang-orang yang menginginkan memiliki ’’teman cengkerama’’ dan melalui malam dengan tetap terjaga. Di mana ada keramaian, di situ pula pedagang ’’Starling’’ kerap berada. Biasanya mereka berangkat sore dan pulang pukul 03.00 dini hari. Namun ada juga yang berangkat pagi hingga menjelang malam dengan rata-rata omset penjualan per hari mencapai Rp 150 hingga Rp 400 ribu. Namun menjajakan kopi keliling bukan tanpa risiko. Tidak sedikit di antara para pedagang ini mengaku hampir selalu waswas kala menjajakan dagangannya. Setiap saat mereka bisa terjaring razia Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP). Jaminan keamanan yang pernah diberikan salah seorang penguasa DKI Jakarta yang mengizinkan para pedagang ’’Starling’’ beraktivitas di areal sekitar Monumen Nasional (Monas) belum sepenuhnya meluruhkan kekhawatiran mereka. FOTO-FOTO: HARIAN NASIONAL | AULIA RACHMAN

MINGGU, 1 DESEMBER 2013 | Nomor 91 Tahun I

C27


MINGGU, 1 DESEMBER 2013 | Nomor 91 Tahun I

C26

HARIAN NASIONAL

PHOTOGRAPHY

’’STARLING’’ JAKARTA Sore datang, malam pun menjelang. Sebuah sore di pengujung bulan kemarin, sejak pukul 16.00 WIB permukiman di kawasan Senen, Jakarta Pusat, itu begitu riuh. Tidak kurang 500 pedagang kopi keliling siap bertugas menyusuri jalanan dan lahan-lahan di ibu kota. Pedagang ’’Starling’’ alias ’’Starbucks Keliling’’. Begitu orang ramai menyebut pasukan penjual kopi keliling ini meski tidak ada kaitan dengan jaringan gerai kopi kelas dunia yang sudah begitu ternama itu. Para pedagang itu berupaya mencari nafkah dan manfaatnya dirasakan pula oleh para pemburu penghilang dahaga. Juga orang-orang yang menginginkan memiliki ’’teman cengkerama’’ dan melalui malam dengan tetap terjaga. Di mana ada keramaian, di situ pula pedagang ’’Starling’’ kerap berada. Biasanya mereka berangkat sore dan pulang pukul 03.00 dini hari. Namun ada juga yang berangkat pagi hingga menjelang malam dengan rata-rata omset penjualan per hari mencapai Rp 150 hingga Rp 400 ribu. Namun menjajakan kopi keliling bukan tanpa risiko. Tidak sedikit di antara para pedagang ini mengaku hampir selalu waswas kala menjajakan dagangannya. Setiap saat mereka bisa terjaring razia Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP). Jaminan keamanan yang pernah diberikan salah seorang penguasa DKI Jakarta yang mengizinkan para pedagang ’’Starling’’ beraktivitas di areal sekitar Monumen Nasional (Monas) belum sepenuhnya meluruhkan kekhawatiran mereka. FOTO-FOTO: HARIAN NASIONAL | AULIA RACHMAN

MINGGU, 1 DESEMBER 2013 | Nomor 91 Tahun I

C27


MINGGU, 1 DESEMBER 2013 | Nomor 91 Tahun I

HARIAN NASIONAL

C28 BOOK REVIEW

Menelusuri Islamisasi di Jawa SEJARAWAN asal Australia, M. C. Ricklefs meluncurkan buku terbarunya berjudul Men­ gislamkan Jawa: Sejarah Islami­ sasi di Jawa dan Penentangnya dari 1930 Sampai Sekarang. Buku setebal 800 halaman lebih ini mengisahkan tentang sejarah keislaman di Jawa dengan segala pasang surutnya, baik sebelum Indonesia merdeka hingga zaman kontemporer. Saat acara peluncuran buku di Gedung The Centre for Strategic and International Studies (CSIS), Tanah Abang, Jakarta Pusat, pada Senin (25/11) lalu, Ricklefs mengatakan bahwa Islam di Jawa mengalami perubahan yang dinamis. Hal itu mulai tampak sejak masuknya Islam di Jawa pada abad ke-14, masuknya kolonialisme Belanda, kemerdekaan Indonesia, era pemerintahan Presiden Soekarno, Soeharto, hingga Pre­ siden Susilo Bambang Yudhoyono saat ini. Dalam penelitiannya, Ricklefs menemukan adanya perpaduan mistik yang terjadi pada orang Jawa penganut Islam. Ada tiga pilar utama yang tampak, antara lain: pertama, menjadi orang Jawa berarti menjadi Muslim; kedua, melaksanakan rukun Islam; dan ketiga, kontradiksi dari keduanya, yaitu penerimaan terhadap realitas kekuatan supranatural khas Jawa, seperti Ratu Adil, Sunan Lawu, dan banyak lagi makhluk adikodrati yang lebih rendah. “Mulanya Jawa itu identik de­ ngan Islam, menjalankan rukun Islam, dan percaya pada hal-hal yang bersifat supranatural. Namun, ciri-

ciri itu terus memudar sampai se­ karang,” kata Ricklefs dalam acara peluncuran bukunya. Sejarawan asal negeri Ka­ nguru ini pun mengutarakan alasanya meneliti Islam di Jawa. Salah satunya karena etnis Jawa memiliki peranan penting dalam dinamika Indonesia, baik dalam hal jumlah maupun konteks kehidupan yang lainnya. Jumlah penganut Islam di Jawa saat ini mencapai 100 juta jiwa atau seperempat dari jumlah penduduk Indonesia yang sekarang mencapai 250 juta jiwa. Selain itu, Ricklefs juga menganalisis bagaimana setiap pe­ nguasa di republik ini menggunakan Islam sebagai alat untuk mencapai kemenangan politik. Salah satu pemimpin yang masuk dalam kajian sang profesor secara mendalam adalah era Presiden Soeharto. Kemudian, ia juga menambahkan sedikit ulas­ an mengenai era kepemimpinan Presiden SBY sejak 2004 -2014 mendatang. “Islam di Jawa dan Indonesia tidak monoton. Era Soeharto banyak organisasi Islam yang diberangus, saat ini kembali muncul bahkan cenderung me­ nguatnya konservatisme peng­ anutnya,” ujar Ricklefs. Tidak hanya itu, dalam bukunya Ricklefs juga menuliskan pemerintahan SBY tunduk pada fatwa Majelis Ulama Indonesia (MUI) yang diperlakukan sama dengan lembaga legislatif. Padahal, MUI tidak memiliki keduduk­ an dalam konstitusi. Ricklefs melengkapi data itu dengan sambutan Presiden SBY dalam kon-

gres nasional MUI pada 2005. “...Kami ingin meletakkan MUI untuk berperan secara sentral yang menyangkut akidah keislaman, dengan demikian jelas bedanya mana saja yang merupakan atau wilayah pemerintahan kenegaraan dan mana saja yang pemerintah atau negara sepa­ tutnya mendengarkan fatwa dari MUI dan para ulama,” tulis Ricklefs mengutip pidato Presiden SBY kala itu. Pada intinya, Ricklefs mengatakan Islamisasi itu sudah ada di semua tempat, baik dalam kehidupan sosial masyarakat hingga politik. Buku ini mengambil kurun waktu antara tahun 1930 hingga saat ini. Sepanjang masa itu, Islam mengalami pasang surut. Poin penting dari buku ini adalah bagaimana masyarakat Jawa menghadapi dialektika perkembangan Islam. Buku Mengislamkan Jawa ini merupakan buku ketiga Ricklefs terkait sejarah Islamisasi di kalangan masyarakat di Jawa. Mengislamkan Jawa terbagi dalam 14 bab dan diterjemahkan Penerbit Serambi. Dua buku sebelumnya berjudul: Mystic Synthesis in Java: A History of Islamisation from the Fourteenth to the Early Nineteenth Centuries (2006) dan Polarising Javanese Society: Islamic and Other Vi­ sions c. 1830-1930 (2007). l HERMAN SINAY

Judul: Mengislamkan Jawa : Sejarah Islamisasi di Jawa dan Penentangnya dari 1930 Sampai Sekarang | Penulis : M.C. Ricklefs | Penerbit : Serambi Tanggal terbit: November 2013

Buruh dan Perburuhan di Hindia Belanda BUKU ini tidak saja menyajikan soal buruh dan perburuhan, namun juga dinamika perkotaan kolonial dengan segala persoalan-persoalan sosialnya, mulai dari Depresi Ekonomi hebat 1930-an, pengangguran di kalangan keturunan Eropa, prostitusi sampai kecemasan-kecemas­ an masyarakat. Semua itu merupakan bagian penting kehidupan di Hindia Belanda yang masih belum mendapat perhatian sejarawan. Lewat tulisannya, John Ingleson memulai upaya memberi sumbangan bagi kemunculan seri sejarah urban

masa kolonial. Hasil penelitian Ingleson menunjukkan bahwa dinamika perkotaan di Jawa masa kolonial amat memengaruhi cikal-bakal munculnya gerakan buruh yang militan. Terutama pada soal buruh dan perburuhan, Ingleson memberi gambaran yang kaya tentang pengaruh situasi kolonial terhadap kondisi me­ reka. Termasuk soal Depresi Ekonomi 1930-an yang mengguncang masyarakat kolonial dan akibat-akibatnya pada buruh, jaminan sosial bagi buruh dan perjuangan yang telah dilakukan oleh sarekat

buruh. Dikupasnya kondisi buruh upahan di Jawa, proses timbulnya kesadaran perjuangan buruh dan sarekat buruh serta faktor-faktor di belakangnya. Ingleson menelusuri pula kegagalan gerakan buruh dan bencana akibatnya. Ternyata sejarah menunjukkan bahwa perjuangan buruh hanya berhasil bila dilakukan lewat kerja sama erat dan berkesinambungan dengan organisasi dan partai politik, di samping juga konsolidasi yang dilakukan di kalangan buruh itu sendiri. l DARMA ISMAYANTO

Judul : Perkotaan, Masalah Sosial, dan Perburuhan di Jawa Masa Kolonial | penulis: John Ingleson | Penerbit: Komunitas Bambu | Jumlah Halaman: 426 Halaman


HARIAN NASIONAL

MINGGU, 1 DESEMBER 2013 | Nomor 91 Tahun I

HEALTH C29

BUGAR ALA BELLY DANCE

FOTO-FOTO : DOK. BELLY DANCE JAKARTA

BEBUNYIAN “cring…cring” malam itu terdengar dari bilik studio tari di bilangan Kemang, Tepatnya di Jalan Mas Putih D-48. Di dalam, beberepa perempuan tampak sedang asyik menggo­ yangkan pinggulnya menarikan tarian belly dance. Tarian yang diadaptasi dari Timur Tengah ini identik dengan kata seksi, karena memiliki fokus gerakan pada area perut, pinggul, dan pinggang. Belly dance, kalau di Indonesia popular dengan sebutan tari perut, sedang di daerah asalnya dikenal dengan nama oriental dance. Penyanyi Shakira merupakan salah satu artis yang gemar menarikan tarian belly dance ini. Untuk soal gerakan, belly dance mengajak para penarinya untuk dapat menari dengan tempo yang cukup cepat. Seperti bagaimana cara berpindah dari satu sisi ke sisi lain dengan cepat, menggerakan pinggul dengan cepat namun pada bagian dada tidak terlalu bergerak, serta bagaimana menggerakan tangan dengan indah. Lagu-lagu yang menjadi backsound dari belly dance tidak terlepas dari negeri akarnya Timur Tengah, sehingga memberikan nuansa tersendiri saat kita memperhatikan tarian ini. Banyak wanita yang ingin melakukan tarian ini sebab selain dapat memberikan kebugaran juga membuat tubuh menjadi lebih sehat. Salahnya, banyak yang beranggapan tarian ini dapat mengecilkan perut. “Banyak yang beranggapan belly dance untuk sekadar mengecilkan perut. Padahal tidak, Belly Dance merupakan salah satu jenis tarian tradisional dari Timur Tengah, jika di Indonesia ada tari Bali ataupun tari Jawa,” Christine Yaven, pendiri Studio Belly Dance Jakarta di Kemang. Christine Yaven bukanlah orang baru dalam dunia belly dance, ia sempat menimba ilmu di Australia khusus untuk memperdalam soal belly dance. Wajar jika pemahamannya pada tari asal negeri Timur Tengah ini begitu fasih. Pasalnya ia tak hanya sekadar

mempelajari bagaimana belly dance, ia juga mempelajari tentang tubuh manusia, musik-musik Arab, dan metodemetode apa saja yang akan digunakan. “Belly dance dapat untuk membakar kalori. Karena gerakan-gerakan yang digunakan sama seperti latin dance ataupun salsa, atau bahkan hampir sama dengan tarian dari Bali. Namun yang membuat berbeda, tari belly dance memiliki tempo yang le­ bih cepat dibandingkan dengan tarian lainnya,” ujar perempuan yang sudah menggeluti bidangnya sejak 12 tahun lalu. Ada beberapa manfaat tersendiri untuk kesehatan tubuh dari belly dance. Seperti dapat merelaksasi otot. Otot yang stres dan tegang dapat me-

Gerakan intens yang repetitif membutuhkan banyak kalori. Sehingga kelebihan kalori di tubuh Anda akan berkurang dan hasilnya, berat badan juga terkikis dengan cepat. nyebabkan terjadinya nyeri otot pada diri Anda, terutama di daerah leher, punggung, dan bahu. Gerakan belly dance dapat membantu meregangkan otot, membuat otot lebih rileks dan meringankan nyeri otot. Tak hanya itu, belly dance mampu membantu menurunkan berat badan. Gerakan intens yang repetitif membutuhkan banyak kalori. Sehingga kelebihan kalori di tubuh Anda akan berkurang dan hasilnya, berat badan juga terkikis dengan cepat. Agar hasilnya maksimal, kombinasikan dengan fitnes dan aktivitas fisik lainnya. “Belly dance itu sebenarnya dapat membuat kita menjadi bahagia karena tarian ini dilakukan dengan fun dalam setiap gerakannya,” kata Christine. Melihat keluwesan penari, belly dance memiliki beberapa gerakan unik, “Sebenarnya belly dance memiliki ba­ nyak gerakan dan teknik tersendiri dan bukan merupakan tarian yang hanya fokus pada satu atau dua gerakan saja. Belly dance merupakan tarian yang memiliki beberapa gerakan di mana terjadi kombinasi antara Timur Te­ngah dan teknik dance. Tidak ada g­erakan

spesial, mungkin hanya Egyptian shimmy yang paling unik, yaitu memusatkan goyangan pada pinggul dan bokong sedangkan bagian atas harus tetap diam dan tidak bergerak. Pada posisi ini kekuatan bergoyang berasal dari lutut dengan mengikuti irama lagu, lalu ada hip circle, posisinya merentangkan tangan ke samping, mendorong otot pinggul ke depan, samping, dan kembali ke awal, dan masih banyak lagi,” kata Christine. Ada beberapa tahapan yang perlu dilakukan oleh para pemula jika ingin mengikuti Belly Dance. “Untuk pemula biasanya mereka akan saya berikan gerakan yang lebih mudah dan tidak terlalu banyak teknik dance, hanya di­ selingi beberapa goyangan pinggul dan tangan saja namun, jika mereka sudah expert pada tarian tersebut saya akan memberikan unsur balet, bagaimana berputar dengan baik, gerakannya tentu saja akan lebih susah, dan masih banyak gerakan lainnya,” kata Christine yang sempat mengajar anak ber­ usia lima tahun hingga Ibu-ibu berusia 60 tahun ke atas. Sedang untuk urusan pakaian yang harus dikenakan, menurut Christine tidak ada yang terlalu spesial “Kalau untuk sekadar latihan, saya biasanya menyarankan untuk menggunakan kaos yang dipadukan dengan legging dan coin belt. Coin Belt biasanya akan diikatkan di pinggul penari sehingga memberikan bebunyian yang ramai. Namun jika akan show, pasti menggunakan pakaian tradisional,” katanya. l CINDY MELISSA PUTRI


MINGGU, 1 DESEMBER 2013 | Nomor 91 Tahun I

HARIAN NASIONAL

C30 NATIONAL EVENT “INTERNATIONAL FOLK DANCE FESTIVAL”

Ajang Tukar Budaya lewat Tari

KATEGORI AKTOR UTAMA PALING NGETOP SCTV AWARDS 2013: Eza Gionino KATEGORI AKTOR PENDAMPING PALING NGETOP SCTV AWARDS 2013: Christ Laurent KATEGORI AKTRIS UTAMA PALING NGETOP SCTV AWARDS 2013: Dinda Kirana KATEGORI AKTRIS PENDAMPING PALING NGETOP SCTV AWARDS 2013: Eriska Rein KATEGORI PENYANYI PALING NGETOP SCTV AWARDS 2013 : Syahrini KATEGORI GROUP BAND PALING NGETOP SCTV AWARDS 2013: Noah KATEGORI BOY/GIRL BAND PALING NGETOP SCTV AWARDS 2013: Coboy Junior KATEGORI PRESENTER PALING NGETOP SCTV AWARDS 2013: Andhika Pratama Kategori Program Paling Ngetop SCTV Awards 2013: Emak Ijah Pengen ke Mekah PEMENANG KATEGORI IKLAN PALING NGETOP SCTV AWARDS 2013: Iklan Proman versi Motor Gede LIFETIME ACHIEVEMENT SCTV AWARDS 2013 DIBERIKAN KEPADA : Alm. Ustadz Jefry Al Buchori

4 DESEMBER 2013

LOKASI: LOKASI: MANTRA KITCHEN & BAR, JL. PETITINGET RAYA 77X, BAL

13 DESEMBER 2013

Ajang “International Folk Dance Festival” diselenggarakan di Monumen Nasional (Monas), Sabtu (30/11). Pada event ini, sembilan grup penari dari berbagai negara menunjukkan kebolehan mereka dalam menarikan tarian tradisional negara masing-masing.

yang berlatar belakang mitos. “Contohnya masyarakat yang melakukan ta­ rian saat panen atau masa tanam, yang selalu diiringi dengan bernyanyi juga,

nuansa suka cita selalu memenuhi ritual. Selain berpesta, tarian tersebut juga menjadi tanda terima kasih kepada Dewi Sri, dewi kesuburan. “Kita juga bisa lihat di Jawa

ada Jaipong, Si Singa’an, Tayub, dan lain lain yang selalu hadir menghiasi ri­ tual,” kata Wiendu. Negara yang mengikuti acara “International Folk Dance 2013” ini antara

lain Austria, Bulgaria, Bangladesh, P ­ olandia, Russia, Romania, ­Si­nga­pura, Korea, Thailand, dan Indonesia se­ bagai tuan rumah. l BAYU RIZKY PRAHADIAN

SCTV AWARD 2013

Poling Tentukan Noah “Band Paling Ngetop” KEMERIAHAN malam penganugerahan SCTV Award 2013 diramaikan sejumlah aktris maupun aktor yang akan memperebutkan 10 ka­ tegori nominasi pada ajang SCTV Award tahun ini. Tak hanya artis dan aktor saja yang memperebutkan juara dalam ajang penghargaan ini, nominasi musisi dan iklan ngetop pun turut diperebutkan di ajang SCTV Award. Dipandu Andhika Pratama, Gading Marten, serta Senandung Nacita malam puncak penghargaan SCTV Award 2013 diselenggarakan di Hall D Kemayoran Jakarta, Jumat (29/11). Sejumlah artis pun turut memeriahkan acara lewat penampilan apik mereka, di antaranya Indah Dewi Pertiwi (IDP), Noah, Setia Band, Syahrini, Afgan, Cherrybelle, Smash, Cakra Khan, Zaskia Gotik, hingga Wali, Armada, dan

DJAKARTA WAREHOUSE PROJECT 2013 LOKASI: LOKASI ECO PARK, ANCOL, JAKARTA PUKUL: 19:00

PAMERAN 6-15 DESEMBER 2013

SANG PERINTIS ARTIS: PRIYANTO S PRINKA LOKASI: GALERI CIPTA III, TAMAN ISMAIL MARZUKI PUKUL 10.00 WIB S/D 21.00 WIB

19 DESEMBER 19 JANUARI 2014

BIENALLE DESAIN & KRIYA INDONESIA 2013

HARIAN NASIONAL | CHAIRUL ABSHAR

DAFTAR PEMENANG SCTV AWARDS 2013

MUSIK

BLACK REBEL MOTORCYCLE CLUB LIVE IN BALI

HARIAN NASIONAL | BAYU RIZKY PRAHADIAN

AJANG “Inter nation al Folk Dance Festival” yang diselenggarakan di Monumen Nasional (Monas), Sabtu (30/11) berlangsung dengan meriah. Acara yang menghadirkan sembilan grup tari dari berbagai negara ini sukses menghibur para pengunjung Monas. Rangkaian acara “International Folk Dance Festival 2013 berlangsung dari 28 November-1 Desember 2013. Tujuan dari acara ini dimaksudkan sebagai ajang untuk bertukar berbagai kebuda­ yaan yang ada di negara masing-masing peserta festival. “Untuk mempererat kerja sama dalam pertukaran tarian tradisional, kita juga harus mengenalkan tarian kita,” kata Wakil Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Wiendu Nuryati. Gerak tari memang selalu mempunyai arti tersendiri bagi sekelompok masyarakat atau komunitas, dan tarian tradisonal biasanya selalu terkait dengan desa atau ritual

agenda

LOKASI: GALERI NASIONAL JL. MEDAN MERDEKA TIMUR NO. 14 JAKARTA PUSAT Malam puncak penghargaan SCTV Award 2013 diselenggarakan di Hall D Kemayoran Jakarta, Jumat (29/11). Dalam ajang ini grup band Noah sukses meraih penghargaan kategori “Band Paling Ngetop”.

masih banyak lagi. SCTV Award kali ini bertajuk “Celebrate Like A Star”. Dalam ajang ini, artis peraih penghargaan ditentukan melalui poling sms, dari hasil poling itulah terpilihlah artis-artis

paling ngetop. Grup band papan atas NOAH, sukses dinobatkan sebagai “Band Paling Ngetop” pada acara malam puncak “SCTV Music Awards 2013”. Ini tentunya sebuah langkah positif, mengingat per-

jalanan panjang karier band ini yang sempat mengalami masa naik turun. Kesuksesan ini sekaligus membuktikan eksistensi NOAH di blantika musik Tanah Air. l CHAIRUL ABSHAR

TEATER 1-11 DESEMBER 2013

“FESTIVAL TEATER JAKARTA 2013” LOKASI: TEATER KECIL TAMAN ISMAIL MARZUKI


HARIAN NASIONAL

MINGGU, 1 DESEMBER 2013 | Nomor 91 Tahun I

NATIONAL EVENT C31 “SHOWER WITH LOVE”

Galang Dana untuk Korban Haiyan MENGUSUNG ­k o n s e p

HARIAN NASIONAL | CHAIRUL ABSHAR

“Shower With Love”, ma­lam pengumpulan dana u ­ ntuk korban Topan H ­ aiyan digelar di The FOUNDRY 8 kawasan SCBD Jakarta, Sabtu (30/11). B ­ e­berapa rekan-rekan a ­ rtis ikut me­ ramaikan acara pengum­ pulan dana, di antaranya artis asal Thailand Maribeth, Delon, Feby Febiola, Beta Idol, Yeslin, Deddy Dhukun, ­ Donna Amalia, dan Marcel Malam pengumpulan dana untuk korban Topan Haiyan Thailand ­Chan­drawinata. digelar di The FOUNDRY 8 kawasan SCBD Jakarta, Sabtu “Acara ini akan sangat (30/11). Mengusung konsep “Shower With Love”, acara sukes membantu para korban mengumpulkan dana sebersar Rp 9 juta. bencana Topan Haiyan. Ini merupakan suatu bentuk yang sangat berharga untuk solidaritas sesama bangsa Asia Tenggara. Ya mudah-mudahan bentuk bantuan ini bisa bermanfaat bagi para korban bencana angin Topan Haiyan,” kata Maribeth Selain diisi penampil­ an artis, ajang pengum­ pulan dana juga dime­ riahkan tarian anak-anak sekolah dari Mentari International School, fashion show dari Sekolah Pelita Harapan, Singapore International School, Sekolah Tirta Marta, dan beberapa sekolah lain. Dalam acara ini, deResnha­ sainer fashion resnha mempersembahkan beberapa evening gown karyanya yang unik dan hanya satu-satunya untuk dilelang. Acara amal “Shower With Love” dihadiri Duta Besar Fi­lipina untuk Indonesia, Maria ­Rosario Aguinaldo, didam­ pingi Meilia Ervianti Sutardjo selaku Direktur The Foundry 8, dan Mr. Raymond Ramanan, Presiden Direktur The Foundry 8. Dana yang terkumpul dari acara ini semuanya akan didonasikan-baik tunai maupun non-­ PELUANG USAHA…!!! tunai-, dan akan dikirim MENJADI CABANG RESMI ANTA CITRA WISATA DENGAN SYSTEM FRANCHISE/KEMITRAAN ke Sagip Kapamilya dari ABS CBN FOUNDATION, PT. ANTA CITRA WISATA authorized agency of LION GROUP, Palang Merah Filipina, Dan Semua Maskapai Domestic Dan Internasional* dan SOS Children’s Vil----System Online 24 jam, Booking Sendiri, Issued Sendiri, Print Sendiri---Mudah, Prospek Menjanjikan dan Investasi Terjangkau lage. Jumlah dana yang terkumpul pada acara Kunjungi: www.antacitra.co.id, www.antacitra.com Jl. Raya bogor km 29 no 96A cimanggis depok, malam amal mencapai Tlp: 021 87717744, 021 70989029 fax: 87708848, angka Rp 9 juta. l CHAIRUL ABSHAR

Flexi/Whatsapp: 02170989029, email: antacitrawisata@yahoo.co.id


MINGGU, 1 DESEMBER 2013 | Nomor 91 Tahun I

HARIAN NASIONAL

C32 WHO&WHY ERISKA REINISA

Merasa Seksi Bermata Sipit BELUM lama ini, wajah cantik orientalnya turut menghiasi film Cinta Brontosaurus. Eriska Reinisa mengaku mendapatkan banyak pengalaman menyenangkan dan pelajaran selama syu­ ting film teranyarnya tersebut. “Selain seni peran, aku juga suka nyanyi, bahkan ada rencana untuk nyanyi secara serius. Langkah awal sih baru saja rilis single lagu duet bersama Andika Pratama untuk soundtrack film Lima Menara. Di film itu aku juga ikut main sebagai pemeran pembantu.” Disinggung soal keseksian yang dimilik­nya, Eriska menjawab, “Lihat saja mataku yang ­sipit. Aku me­ rasa itu se-

PIPIK

bagai bagian yang seksi dari diriku. Bi­ cara seksi, aku selalu merasa seksi ketika sedang berkeringat. Tentu saja, keringat setelah berolahraga. Asal tahu saja aku orangnya lebih suka tampil natural tanpa make up,”kata Ika. Lalu bagaimana dengan tipe pria idamannya? “Buat aku sih sebenarnya yang penting bukan perokok, karena aku bisa langsung sesak napas kalau mencium asap rokok. Juga bukan yang gemar minum alkohol. Aku suka pria yang cinta keluarga. Selain sayang dan bisa me­nerima aku apa adanya, dia juga harus sayang sama ke­ luargaku. Aku juga suka pria yang tidak terlalu serius, fun, seru, dan tidak jaim karena aku sendiri suka bercanda, sesuai dengan situasi,” ujar Ika. l CHAIRUL ABSHAR

CHRIST LAURENT

Enjoy Peran Antagonis NAMA Christ Laurent dikenal luas pu­blik setelah pertama kali berakting sebagai Aditia dalam sinetron Melati untuk Mar­ vel. Sejak awal mencicipi dunia akting, cowok kelahiran 15 April 1992 ini kerap ke­ bagian peran antagonis. Tapi Chris sendiri merasa enjoy-enjoy saja dengan perannya tersebut. Memainkan peran antagonis menurutnya justru malah akan membuat lebih cepat dikenal orang. Selain itu, butuh karakter yang kuat untuk dapat menjiwai peran antagonis. “Aku sebenarnya memang lebih nyaman memainkan peran antagonis. Banyak komentar dari temanteman dan beberapa orang aku memang lebih bagus memerankan antagonis. Kalau jadi orang baik, malah diledek mereka. Pada bilang enggak co-

Takut Kufur Nikmat MANTAN model gadis sampul majalah Aneka tahun 1995 ini, usai masa idahnya berakhir, Pipik Dian Irawati mulai beraktivitas di luar rumah. Hari-hari tanpa almarhum Uje dilakoninya dengan meneruskan jalan dakwah seperti pesan sang suami. “Untuk kesibukan saat ini, aku kerap diundang ke sejumlah majelis taklim dan pengajian para ibu. Tak jarang aku diminta sharing tentang ketegaran wanita. Aku menyam­ but berbagai kesempatan itu untuk berbagi penga­ laman dan kekuatan. Saya bukan berceramah, tapi hanya ingin sharing, memberi motivasi pada ibu-ibu supaya lebih kuat dalam menghadapi semua cobaan.” Pipik pun melanjutkan kalau saat ini dia sedang mencoba untuk lebih fokus menjalani pe­ ran barunya sebagai ibu sekaligus ayah bagi

keempat buah hatinya. Ketika masih ada Uje, tugasnya lebih banyak mendidik, tapi kini status ayah sebagai kepala keluarga yang menafkahi ke­ luarga berada di pundaknya. “Aku hanya tak ingin menjadikannya sebagai beban. Diterima saja sebagai ketentuan dari Allah. Karena kalau saya mengeluh, nanti malah ­Allah uji lagi. Buat aku, sebagai hamba Allah aku harus profesional. Allah memberikan peran ganda untuk saya, sebagai ayah dan ibu. Saya tidak boleh mengeluh, saya tidak mau kufur nikmat. Kita tidak punya hak apa pun atas diri kita, termasuk suami saya. Beliau milik Allah dan kapan pun bisa diambil.” l CHAIRUL ABSHAR

cok,” kata Christ. Pengalaman demi pengalaman di dunia akting pun mulai diserapnya, ada yang menyenangkan ada juga yang tidak menge­ nakkan. Apalagi sebagai pemain baru ia tak luput merasakan menunggu 12 jam di lokasi syuting. “Kalau enggak ingat tujuan, dan kontrak, rasa-rasanya ingin langsung cabut saja dari lokasi. Tapi kembali lagi, kendati masih terbilang muda dan cende­ rung emosional, aku tidak lupa kalau apa yang ditempuhn itu sudah jadi pilihan hidup,” kata Chris. l CHAIRUL ABSHAR

DINDA KIRANA

FOFO-FOTO: HARIAN NASIONAL | CHAIRUL ABSHAR

Akting Hobi Sekaligus Menabung GADIS kelahiranTasikmalaya ini bukan lagi remaja yang masih hijau seperti peran-perannya di serial remaja dulu. Awal mula terjun di dunia akting, pemilik nama lengkap Dinda Kirana Sukmawati ini lebih dikenal lewat perannya di sinetron serial remaja Kepompong. Saat ini wajahnya begitu kerap tampil di program televisi FTV. “Sampai aku dijuluki ‘Ratu FTV’,” katanya. Dinda sendiri mendeskripsikan dirinya sebagai pribadi yang ceria, pecicilan, dan suka asal bicara. Namun kini kebiasaannya yang asal omong mulai dikoreksinya. “Dulu aku asal jeplak dan enggak peduli tanggapan omongan orang. Nasihat orangtua biasanya aku anggap kuno. Seka-

rang terasa banget, itu demi kebaikan aku,” kata Dinda Ia pun lebih lanjut mengatakan, kalau berakting merupakan hobinya, sehingga tak pernah merasa terbebani saat harus syuting. Penghasilannya selama ini pun lebih banyak ditabungnya. Dinda punya hasrat kelak akan berbisnis. “Syu­ ting itu hobi sekaligus menabung,” ujar Dinda. Seiring kedewasaannya, kini bukan hanya sekadar pribadi Dinda saja yang agak berubah, tapi juga penampilannya. “Pakaian memang sudah membatasi diri untuk tidak bertank top atau berbaju yang memperlihatkan bagian atas dada. Buat aku, pakai celana pendek saja sudah seksi. Sekarang aku mulai sering pakai celana panjang. Pelan-pelan, deh, supaya aku mulai terbiasa pakai baju tertutup.” l CHAIRUL ABSHAR


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.