Harian Nasional

Page 1

KAMIS, 20 SEPTEMBER 2018 | Nomor 1558 Tahun VI

Hari ini 24 halaman | Rp 3.000,-

TRAVEL & LIFESTYLE

SPORTS

DAUN GEDI DALAM SEMANGKUK TINUTUAN

PSG TAK PERLU KHAWATIR

» A11

» B17

A

DINAMIS DAN MENCERAHKAN

Spanduk “Sukseskan Asian Para Games” terpampang di Jalan MH Thamrin, Rabu (19/8) malam, untuk sosialisasi agar masyarakat berperan aktif menyukseskan perhelatan Asian Para Games di Jakarta, 6-13 Oktober 2018.

ANTARA | JESSICA HELENA WUYSANG

HARIAN NASIONAL | AULIA RACHMAN

JAKARTA (HN) Tugas Indonesia sebagai tuan rumah multievent olahraga Asia belum selesai. Semangat Asian Games 2018 Jakarta-Palembang perlu dilanjutkan karena 16 hari ke depan Jakarta bakal kedatangan 2.888 atlet dari 41 negara yang bakal tampil di Asian Para Games 2018 Jakarta. Pekerjaan tidak mudah, Panitia Penyelenggara Asian Para Games 2018 (INAPGOC) perlu menjaga agar euforia masyarakat terhadap pesta olahraga atlet disabilitas empat tahunan seAsia nanti menyamai Asian Games. Ketua INAPGOC Raja Sapta Oktohari menjelaskan, tantangan terbesar adalah waktu. Jeda satu bulan setelah Asian Games, perlu dimanfaatkan maksimal melakukan promosi Asian Para Games dengan gencar. Sebelumnya mereka tidak bisa bergerak banyak, mengingat Dewan Olimpiade Asia (OCA) tidak mengizinkan logo Asian Games bersanding dengan Asian Para Games dengan alasan hak cipta. “Semua yang kami lakukan saat ini serving. Euforia yang didapat saat upacara pembukaan hingga penutupan Asian Games digunakan untuk Asian Para Games selama satu bulan ini. Caranya dengan berkoordinasi dengan lintas kementerian, dan mereka selanjutnya melakukan sosialisasi,” kata Okto, sapaan karib Raja Sapta, kepada HARIAN NASIONAL, Rabu (19/9). INAPGOC juga sudah meng-

HARIAN NASIONAL | AULIA RACHMAN

Perjuangan atlet disabilitas di Asian Para Games perlu didukung.

Menteri Sosial Agus Gumiwang Kartasasmita mencoba fasilitas mobil aksesibilitas penyandang disabilitas di Jakarta, Rabu (19/9), demi mendukung suksesnya Asian Para Games 2018. Kanan: Direktur Wahid Institute Yenny Wahid (tengah) didampingi Ketua Panitia Pelaksana Asian Para Games (INAPGOC) Raja Sapta Oktohari (kanan) dan Kapolda Kalbar Irjen Pol Didi Haryono (kiri), membawa api obor Asian Para Games 2018 di Alun-Alun Sungai Kapuas, Pontianak, Kalbar, Rabu (19/9). Pawai Obor Asian Para Games 2018 melintasi garis khatulistiwa di Pontianak sebelum berlanjut ke Medan, 23 September 2018.

agendakan Kirab Obor di tujuh kota di Indonesia. Kemarin, kirab tiba di Pontianak, Kalimantan Barat dan selanjutnya akan diarak di Medan pada Minggu (23/9). “Pada saat yang sama, kami juga akan melakukan sosialisasi Momo, maskot Asian Para Games,

MELCHIAS MARCUS MEKENG DISIDIK SOAL DANA MUNASLUB » Jakarta

25-31°C

Bandung

20-30°C

Semarang

22-32°C

A3 Yogyakarta

di Hari Bebas Kendaraan Bermotor di Jakarta. Kami harapkan, awareness masyarakat bisa terjaga.” Terpisah, Ketua National Paralimpic Committee (NPC) Indonesia Senny Marbun optimistis gaung Asian Para Games bakal spektakuler, sebagaimana yang terasa di Asian Games.

Terlebih, dukungan pemerintah terhadap atlet-atlet disabilitas dirasa sangat memuaskan. Buktinya, kata Senny, periode pemusatan latihan nasional (pelatnas) dan jumlah bonus yang akan diterima peraih medali Asian Para Games disamakan dengan atlet Asian Games. Tak

SAHAM BERVALUASI RENDAH DIBORONG » 23-32°C

Surabaya

26-35°C

Denpasar

A5

26-35°C

hanya itu, dukungan moral juga dirasakan berkat kunjungan Presiden RI Joko Widodo ke sejumlah pelatnas NPC Indonesia di Solo, akhir pekan lalu. “Baru Presiden Joko Widodo yang berkunjung ke pelatnas NPC di Solo. Sebelumnya, tak ada. Kami senang karena atlet disabilitas merasa mendapat perlakuan yang sama,” ujar Senny yang yakin target Indonesia masuk tujuh besar Asia bakal terpenuhi. Dukungan INAPGOC, diakui Senny, juga cukup memuaskan. Pasalnya, penonton disabilitas bakal diberikan tiket gratis. Pendistribusian dilakukan oleh NPC Indonesia, Kementerian Sosial, dan komunitas-komunitas. Di sisi lain, pengamat olahraga Tommy Apriantono menilai gaung penyelenggaraan multievent disabilitas memang lebih sulit. INAPGOC, diharapkan bisa lebih gencar berpromosi. “Pemerintah kini juga harus gencar memasang spanduk dan baliho (terkait Asian Para Games). Berawalnya dari pemasangan di instansi pemerintah dan militer, hal ini bisa merambat ke pusat perbelanjaan, sebagaimana yang terjadi di Asian Games,” ujar Tommy. Terpisah, Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi berharap gaung Asian Para Games bisa lebih digalakkan. Ia berharap Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (MenkoPMK) Puan Maharani bisa segera mengimbau seluruh kementerian/ lembaga mulai memasang logo Asian Para Games. “Kami akan minta arahan Ibu MenkoPMK (Puan) agar seluruh kementerian/lembaga, gubernur, dan bupati memasang logo Asian Para Games di instansinya dan sekolah. Begitu juga Kapolri dan Panglima TNI yang kemarin sudah membantu menyosialisasikan Asian Games 2018 ke pelosok-pelosok, juga bisa melakukannya untuk Asian Para Games,” ujar Imam. O AALVIN TAMBA | BRIGITHA SESILYA

PROGRES MINOR ISU DENUKLIRISASI » Hujan Lebat

Hujan Sedang

Hujan Ringan

Berawan

A10

Cerah Berawan

Cerah sumber: BMKG


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.
Harian Nasional by Harian Nasional - Issuu