SELASA, 22 SEPTEMBER 2015 | Nomor 697 Tahun III
A
Hari ini 32 halaman | Rp 3.000,-
JEJAK LUKISAN PALSU DI INDONESIA
14 Kawasan Industri Ditawarkan
“Seniman Itu Seharusnya Jujur”
»A7
»C25
» B17
Main Pintar De Bruyne siap memikul tanggung jawab di tiga posisi berbeda di lini depan.
ANTARA | LUCKY R
DINAMIS DAN MENCERAHKAN
HARI PERDAMAIAN DUNIA Puluhan siswa beserta guru Sekolah Dasar Negeri Tanah Tinggi 1 Tangerang, Banten, memperingati Hari Perdamaian Dunia dengan membentuk kata PEACE di halaman sekolah, Senin (21/9). Mereka menyampaikan pesan pentingnya perdamaian bagi anak-anak terutama pada masa usia sekolah.
Pakar telematika Roy Suryo memastikan, foto terpidana kasus pajak bersama dua perempuan di sebuah restoran itu, asli. JAKARTA (HN) Terpidana kasus pajak Gayus Halamoan Tambunan terancam dipindahkan ke blok isolasi seturut beredarnya foto yang diduga dia bersama dua perempuan sedang bersantap di sebuah restoran. Memastikan kebenaran foto tersebut, Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Kementerian Hukum dan HAM memeriksa petugas Lapas Sukamiskin, Bandung, Jawa Barat. “Kalau terbukti benar, tentu akan saya suruh dia (Gayus) pindah ke blok isolasi. Terpidana yang melanggar akan kita kasih sanksi sesuai ketentuan,” kata Jakarta
26-33°C
Bandung
Dirjen Pemasyarakatan Kemenkum HAM I Wayan Kusmiantha Dusak di Jakarta, Senin (21/9). Berdasarkan laporan sementara Kepala Divisi Pemasyarakatan Jawa Barat Agus Toyib, kata Wayan, saat itu Gayus sempat mampir di warung makan. Namun, keputusan belum final lantaran pemeriksaan masih bergulir. “Pemeriksaan belum selesai. Jika nanti sudah tuntas, pasti kami informasikan,” ujarnya. Menurut Wayan, sanksi terhadap pihak lapas pasti dikenakan, jika terjadi dugaan pelanggaran. Namun, Ditjen Pas masih menunggu hasil pemeriksaan Tim Bina Keamanan dan Ketertiban (Dirbinkamtib) Kemenkum HAM. “Tunggu saja hasil pemeriksaan Tim Dirbinkamtib. Kami pasti bersikap tegas, jika ditemukan pelanggaran,” katanya. Kadiv Humas Ditjen Pemasyarakatan Kemenkum HAM Ak-
18-30°C
Semarang
25-34°C
Yogyakarta
ANTARA | FILES
Gayus Tambunan Terancam Diisolasi GAYUS TAMBUNAN
bar Hadi menambahkan, Gayus pernah diberi izin keluar lapas guna menghadiri sidang gugatan cerai dari istrinya di Pengadilan Agama Jakarta Utara, pada 9 September 2015. Namun, dalam keterangan di media sosial tertulis Gayus menghadiri sidang gugatan cerai itu pada 9 Mei 2015. “Kalau dikatakan Gayus izin keluar pada 9 Mei, saya tidak tahu. Laporan yang saya terima, izin keluar lapas pada 9 September,” ujarnya. Menurut Akbar, izin keluar 22-32°C
Surabaya
23-34°C
Denpasar
lapas bagi terpidana 30 tahun penjara itu sudah sesuai prosedur tetap (protap) yang berlaku di internal Lapas Sukamiskin. Semua prosedur melalui penelitian ketat mengacu ketentuan perundangan. Namun, Kanwil Hukum dan HAM Jawa Barat tetap melakukan pemeriksaan terhadap para pihak atas kepergian Gayus tersebut, termasuk kepada petugas yang mengawal. “Pimpinan Ditjen Pas tak segan mengenakan sanksi tegas terhadap Gayus, mulai dari tidak diberikan remisi hingga diisolasi. Sedangkan para pengawal akan dikenai sanksi disiplin pegawai negeri sipil, jika terbukti melakukan pelanggaran,” katanya. Foto mirip Gayus muncul di media sosial tengah berada di sebuah restoran bersama dua perempuan. Gayus mengenakan kaos biru, celana jeans, topi biru, serta jam tangan. Foto itu diung22-32°C
Hujan Lebat
Hujan Sedang
gah di akun Facebook oleh pria bernama Baskoro Endrawan. Pakar Telematika Roy Suryo menyatakan, foto Gayus yang beredar di media sosial bersama dua perempuan tersebut, asli. Bahkan, dia tak segan membongkar kebenaran foto itu, jika ada sejumlah pihak yang membantah. “Saya kira tidak perlu diperdebatkan lagi karena foto itu asli. Saya siap teriak, jika ada yang menyebut foto itu rekayasa,” ujarnya. Sebelum kasus foto di restoran, foto Gayus mengenakan wig tengah berada di jajaran penonton tenis Commonwealth Bank Tournament of Champions 2010 yang digelar di Nusa Dua, Bali, pernah beredar. Dalam foto tersebut, dia bersama istrinya Milana Anggraeni. O RIDWAN MAULANA
» Berita Terkait di Halaman A2 Hujan Ringan
Berawan
Cerah Berawan
Cerah sumber: BMKG