KAMIS, 28 JULI 2016 | Nomor 940 Tahun III
A
Hari ini 32 halaman | Rp 3.000,-
DISIPLIN “PIZZA” GUARDIOLA
SENJAKALA KERUPUK JAKARTA
»B17
»C25
DINAMIS DAN MENCERAHKAN
K
PEROMBAKAN KEDUA
KABINET KERJA
LUHUT BINSAR PANDJAITAN Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman (menggantikan Rizal Ramli)
BAMBANG S BRODJONEGORO Menteri Perencanaan Pembangunan dan Kepala Bappenas (menggantikan Sofyan Djalil)
SRI MULYANI INDRAWATI Menteri Keuangan (menggantikan Bambang S Brodjonegoro)
ARCHANDRA TAHAR Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (menggantikan Sudirman Said)
ENGGARTIASTO LUKITA Menteri Perdagangan (menggantikan Thomas T Lembong)
AIRLANGGA HARTARTO Menteri Perindustrian (menggantikan Saleh Husin)
BUDI KARYA SUMADI Menteri Perhubungan (menggantikan Ignasius Jonan)
SOFYAN DJALIL Menteri Agraria dan Tata Ruang (menggantikan Ferry Mursyidan Baldan)
ASMAN ABNUR Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara-Reformasi Birokrasi (menggantikan Yuddy Chrisnandi)
EKO PUTRO SANDJOJO Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (menggantikan Marwan Jafar)
MUHADJIR EFFENDY Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (menggantikan Anies Baswedan)
THOMAS TRIKASIH LEMBONG Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (menggantikan Franky Sibarani)
RENCANA EKSEKUSI TERPIDANA MATI, KEJAGUNG ABAIKAN PEMBELAAN » Jakarta
24-33°C
Bandung
21-29°C
Semarang
:25-32°C
WIRANTO Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (menggantikan Luhut B Pandjaitan)
Yogyakarta
A4 24-33°C
RUPIAH-IHSG KOMPAK MENGUAT » Surabaya
26-35°C
Denpasar
26-35°C
A7
AHOK PILIH PARTAI POLITIK » Hujan Lebat
Hujan Sedang
Hujan Ringan
Berawan
A12
Cerah Berawan
Cerah sumber: BMKG
FOTO-FOTO: ANTARA | HARIAN NASIONAL
KABINET TEDUH
abinet Kerja kembali berganti muka. Sembilan wajah baru hadir mengemban amanah, lima di antaranya berasal dari partai politik, sisanya berlatar belakang profesional, termasuk perwakilan organisasi keagamaan. Asman Abnur yang menjabat Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Refor masi Birokrasi, misalnya, merupakan representasi PAN. Lalu ada Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto yang menjadi kader Golkar. Menteri Perdagangan Enggartiasto Lukita merupakan pimpinan Partai NasDem. Wiranto, yang menjabat Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan, sampai saat ini masih berstatus Ketua Umum Hanura. Terakhir ada Eko Putro Sandjojo yang menjabat Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi. Eko merupakan salah satu pimpinan PKB. Dari kalangan profesional, ada Muhadjir Effendy yang menjabat Menteri Pendidikan dan Kebudayaan. Selain pernah menjadi Rektor Universitas Malang, ia juga termasuk Ketua PP Muhammadiyah. Ada juga Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Menteri ESDM Archandra Tahar, dan Menteri Keuangan Sri Mulyani. Usai pengumuman reshuffle, pasar memberikan respons positif. Ujaran negatif dari partai politik pun tak terlalu ketara. Tren positif ini harus terus dijaga. Caranya, seperti yang diinstruksikan Presiden, seluruh menteri dan pimpinan lembaga harus bekerja lebih cepat, lebih efektif, dan kompak. Beban pekerjaan pun telah diutarakan Presiden. Kini, tinggal menunggu kinerja dan hasil yang dicapai. “Tidak ada lagi yang saling menyalahkan. Kalau ada yang kurang, ini kekurangan kita semua. Karena kita berada dalam satu tim kerja,” kata Presiden Jokowi. O AHMAD REZA S