RABU, 2 AGUSTUS 2017 | Nomor 1235 Tahun IV
A
Hari ini 32 halaman | Rp 3.000,-
BENUA BIRU MENGGELEGAK
LEMBARAN KISAH KITA HARI INI
»B17
»C25
DINAMIS DAN MENCERAHKAN
PUNGLI PENDIDIKAN Kemendikbud menjadi instansi tertinggi dalam laporan pungutan liar. JAKARTA (HN) Upaya pemerintah memberantas praktik pungutan liar dinilai tidak akan maksimal. Pasalnya, aparatur negara masih menjadi pelaku utama. Dari 31.110 laporan masyarakat yang diterima Satuan Tugas (Satgas) Saber Pungli sedari Oktober 2016 hingga Juli 2017, misalnya, sektor pelayanan masuk dalam tingkatan tertinggi praktik pungli. Dalam laporan itu juga menempatkan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) sebagai instansi tertinggi yang terindikasi pungli, mengalahkan Polri dan Kementerian Perhubungan. Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Wiranto mengatakan, Presiden Joko Widodo telah menginstruksikan untuk menggunakan segala cara dalam mem-
INSTANSI TERPUNGLI
berantas pungli. “Presiden mau cepat, memang lebih cepat lebih bagus. Kalau pakai linier tidak bisa, pakai jalur khusus. Out of the box. Pakai jalan pintas, tapi bisa dipertanggungjawabkan oleh hukum. Saber Pungli sebenarnya jalan pintas,” kata Wiranto di Jakarta, Selasa (1/8). Dari 31.110 laporan, jelas Wiranto, 519 kasus telah memasuki proses penyelidikan, 47 kasus dihentikan (P21), empat kasus memasuki penuntutan, dan delapan kasus dalam proses persidangan. “11 kasus sudah divonis, SP3 ada empat, dan 925 kasus diserahkan ke instansi terkait,” tutur Wiranto. Menurut Wiranto, Jawa Barat menjadi dearah yang paling banyak diadukan masyarakat, disusul DKI Jakarta, Sumatera Utara, Jawa Timur, dan Lampung. Satgas Saber Pungli, ia melanjutkan, juga berhasil melakukan 917 operasi tangkap tangan, mengamankan 1.843 tersangka,
Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan
Polri
Kementerian Perhubungan Kementerian Dalam Negeri
Kementerian Kesehatan Kementerian Hukum dan HAM
Kementerian Agama
Kementerian Agraria dan Tata Ruang
Kementerian Keuangan
Pelayanan masyarakat SEK EK E EKTOR K SEKTOR PENGADUAN
36 %
Hukum
26 %
TNI Pendidikan
18 %
Perizinan
12 %
Kepegawaian
8%
Sumber: Satgas Saber Pungli | Laporan Oktober 2016 – Juli 2017
UTAMAKAN KEAMANAN SURAT SUARA » Jakarta
26-33°C
Bandung
19-30°C
A3
Semarang
ANTARA | PUSPA PERWITASARI
MENGKHAWATIRKAN
ZIKIR KEBANGSAAN Jamaah Zikir Kebangsaan menunaikan shalat di halaman Istana Merdeka, Jakarta, Selasa (1/8) malam. Zikir bertema ‘Mensyukuri Nikmat Kemerdekaan” yang menjadi rangkaian menyambut HUT Ke-72 Kemerdekaan RI itu dihadiri Presiden Joko Widodo, Wakil Presiden Jusuf Kalla, Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin, Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia Ma’ruf Amin, serta sejumlah ulama dan pimpinan pondok pesantren.
dan menyelamatkan barang bukti senilai Rp 17,6 miliar. Ihwal kenapa Saber Pungli baru mengamankan Rp 17,6 miliar, kendati teleh terbentuk selama sembilan bulan, Wiranto menjelaskan, “sasaran Saber Pungli bukan koruptor, bukan korupsi, tapi pungutan-pungutan yang merugikan dan meresahkan masyarakat. Misalnya pedagang kaki lima yang dipungut bayaran, ini yang disasar.” Kepala Pusat Data dan Informasi Saber Pungli Marsekal Asep Chaerudin menuturkan, indikasi pungli di Kemendikbud banyak dirasakan masyarakat. Dalam laporan, sambungnya, masyarakat mencontohkan kasus tur di sebuah sekolah di Jawa Barat. Kendati Jawa Barat menjadi wilayah tertinggi, menurut Asep, tak otomatis menjadikan angka pungli juga tinggi. Itu karena
STANDAR SAPI AFRIKA SELATAN RENDAH » 26-33°C
Yogyakarta
23-32°C
Surabaya
25-34°C
daerah tersebut memiliki akses teknologi. “(Laporan warga) Melalui pesan singkat atau media sosial.” Irjen Kemendikbud Daryanto mengakui perihal tinggi pungli di institusi pendidikan. Namun, kata dia, Kemendikbud tak langsung mengenakan sanksi kepada sekolah yang terindikasi pungli. “Laporan (masyarakat) bisa benar pungli atau salah pengertian terkait pungutan,” tuturnya. Kemendikbud, ia melanjutkan, mengelola sedikitnya 200 ribu sekolah. Alhasil, peluang pungli, termasuk salah pengertian ihwal pungutan, sumbangan, atau bantuan tetap terbuka. Pemerintah, ia memastikan akan mendampingi sekolah. Saber Pungli juga diharapkan ikut terlibat. Sesuai Permendikbud Nomor 75 Tahun 2016, kata Daryanto,
A7
Denpasar
sekolah diperkenankan mengambil sumbangan atau bantuan dari orangtua siswa, didahului rapat komite. Sumbangan pun disesuaikan dengan kemampuan ekonomi. Sekjen Kemendikbud Didik Suhardi memastikan Kemendikbud telah membuat aturan untuk meminimalisasi peluang pungli. “Kami telah membuat aturan-aturan yang sangat ketat.” Presidium Federasi Serikat Guru Indonesia Heru Purnomo mengatakan, tingginya laporan pungli di Kemendikbud menunjukkan kebijakan yang dibuat belum efektif. Ia mencontohkan kurangnya dana BOS membiayai operasional sekolah. Alhasil, kekurangan dibebankan kepada orangtua siswa. “Namun, karena ada larangan maka hal ini dikategorikan pungli,” ujarnya. O AHMAD REZA | EKO B HARSONO | ELVI ROBIATUL ADAWIYAH
MADURO CIDUK DUA TOKOH OPOSISI VENEZUELA » 23-34°C
Hujan Lebat
Hujan Sedang
Hujan Ringan
Berawan
A15
Cerah Berawan
Cerah sumber: BMKG