Harian Nasional

Page 1

SABTU-MINGGU, 26-27 NOVEMBER 2016 | Nomor 1042 Tahun IV

Hari ini 40 halaman | Rp 3.000,-

A

AFF CUP 2016

TEKUK SINGAPURA, TIMNAS KE SEMIFINAL »B28

DINAMIS DAN MENCERAHKAN

LIFESTYLE RUMAH MOBIL KUNO

» C29 BERITA UTAMA MENTERI DIDUGA TERIMA DANA LISTRIK »

A3

MORATORIUM UN, EVALUASI TETAP DIATUR PUSAT

A5 FISIK BAGUS DAN MENTAL YANG BAIK MEMBUKA PELUANG MEREKA MENJADI PEMAIN SEPAK BOLA ANDAL.

JABODETABEK MAU URUS SIM, MARI SINI... »

S

ebagian orang memandang anak gawang sekadar bantu melempar bola setelah si kulit bundar keluar lapangan kepada para pemain sepak bola agar pertandingan berlanjut. Bayangkan bila dalam laga-laga penting tanpa anak gawang, siapa yang melakukan itu? Menjadi anak gawang sejatinya tak sembarang orang bisa. Perlu fisik bagus dan mental baik. Fisik bagus penting karena sepanjang pertandingan mereka harus memerhatikan setiap gerakan bola. Saat bola keluar lapangan, mereka harus berlari, memungut, lalu melempar ke arah pemain. Mental yang baik diperlukan, karena mereka melayani suatu laga yang tak main-main. Bagi anak-anak gawang, pekerjaan tersebut bukan sekadar mendapatkan imbalan. Mereka yang serius, lahir sebagai pemain sepak bola profesional. Dipilih dari sekolah sepak bola, mereka di-

A10

EKONOMI NIAGA UNGGAS RUGIKAN PETERNAK »

A11

GLOBAL SENTUHAN PEREMPUAN DI BALIK SUKSES TRUMP »

A15

ISMAIL PENDIRI PILAR INDONESIA DAN RUMAH BACA BAKAU

» A8 A9

ajarkan untuk memerhatikan bagaimana pemain sepak bola memerankan fungsi posisi masing-masing. Lihat sederet pemain sepak bola kelas dunia seperti Alvaro Morata, Fabio Cannavaro, Manuel Neuer, Samir Nasri, Arda Turan, dan John Terry. Mereka mengawali karier sebagai anak gawang. Keuntungan lainnya, mereka tentu bisa bertemu langsung sang idola. Mendapatkan tanda tangan, jersey, atau sekadar rangkulan atau bersalaman, menjadi kenangan tersendiri. Kebanggaan, rasa bahagia, melebihi materi yang mereka dapatkan. Kenangan indah itu tentu membuka kemungkinan mereka lebih serius menekuni sekolah sepak bola yang tengah mereka geluti, hingga menjadi pemain profesional kelak. Tak berlebihan, aktivitas yang sering kali dipandang sebelah mata itu, kini menjadi

salah satu harapan bagi se-tiap siswa sekolah sepak bola a untuk dilibatkan. Merintis ja-lan menuju cita-cita sebagaii pemain sepak bola di masa a depan, diwarnai pengalaman-pengalaman mengejutkan n kala sebagai anak gawang, be-rasa lebih dari sekadar hidup. Yang perlu diacungi jem-pol, sebagian besar anak-anak sekolah sepak bola a tetap berkomitmen menge-nyam pendidikan sesuai usia a mereka. Mereka tetap tekun n belajar di bangku sekolah, di sisi lain serius menggelutii hobi yang menjadi impian me-reka. Sebuah momen yangg tentu tak semua anak meng-alami. O

FOTO-FOTO: HARIAN NASIONAL | AULIA RACHMAN

»

Pemain Persib Bandung Tony Sucipto bersama anak gawang sebelum laga final Bhayangkara Cup 2016 lawan Arema Cronus di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 3 April 2016. Atas : Persiapan anak-anak gawang sebelum laga final tersebut.

BUKAN SEKADAR LEMPAR BOLA | TAK SERUMIT PROFESI WASIT? » A2 Jakarta

23-34°C

Bandung

20-30°C

Semarang

22-32°C

Yogyakarta

23-32°C

Surabaya

26-35°C

Denpasar

26-35°C

Hujan Lebat

Hujan Sedang

Hujan Ringan

Berawan

Cerah Berawan

Cerah sumber: BMKG


HARIAN NASIONAL | www.harnas.co

SABTU-MINGGU, 26-27 NOVEMBER 2016 | Nomor 1042 Tahun IV

A2 BERITA UTAMA

BUKAN SEKADAR LEMPAR BOLA

S

iang itu, Jumat (25/11). Sejumlah siswa Sekolah Sepak Bola (SSB) Arcici bersiap menggelar latihan di Lapangan Cempaka Putih, Rawasari, Jakarta Pusat. Mengenakan kaus olahraga dipadu rompi, anak-anak tersebut mengawali pemanasan dengan berlari. Mereka berlari mengelilingi lapangan atas perintah sang pelatih Muhammad Nasir. Coach Nasir begitu sapaannya, mengaku sudah sejak 1986 dipercaya melatih SSB Arcici. “Biasanya memang kami latihan seminggu tiga kali. Kalau ada kompetisi baru ditambah menjadi empat kali,” kata pelatih Skuat Persija U-21 itu ditemui HARIAN NASIONAL. Setiap latihan, hal pertama yang diterapkan Coach Nasir kepada anak asuhnya adalah latihan fisik. Hal itu agar anak asuhnya bisa tampil mumpuni ketika uji tanding. ”Kami juga tak lupa dengan penguasan teknik dribbling, passing, shooting baru setelah itu ada tanding,” paparnya. Dalam setiap latihan para pemain SSB dipisahkan dalam suatu kelompok sesuai usia masingmasing. ”Jadi dipisahkan sesuai kelompok umurnya masingmasing. Dari usia delapan sam-

Kenangan menjadi anak gawang lebih mengesankan ketimbang imbalan.

Anak-anak dari SSB Arcici berlatih di Lapangan Sepak Bola Arcici, Rawasari, Cempaka Putih, Jakarta Pusat, Jumat (25/11).

pai usia dua puluh satu tahun,” ujar Coach Nasir. SSB Arcici berdiri terbilang cukup lama bersamaan di bawah asuhan Coach Nasir. Segudang prestasi sudah diraih anak-anak tersebut.”Pada 2000 kami berhasil menjuarai Piala Pangdam, 2001 Piala Basri, sedangkan 1998 jadi juara kompetisi Agum Gumelar,” kata dia. Torehan prestasi yang tim bukan hanya dari kompetisi saja. Menjadi salah satu sekolah sepak bola yang ditunjuk untuk menyediakan anak gawang pun jadi kebanggaan. Sebab, kompetisi yang menunjuk anak-anak SSB untuk menjadi anak gawang adalah laga yang cukup bergengsi di Tanah Air. “Sebanyak 21 pemain SSB

Arcici pernah ditunjuk sebagai anak gawang. Di antaranya dalam kompetisi ISL, Torabika Cup, Piala Jenderal Sudirman, bahkan untuk sebuah laga Timnas kami pernah,” tuturnya. Bukan soal kebanggaan karena bisa dikatakan turut menyukseskan laga-laga bergengsi, yang ditekankan Coach Nasir kepada anak asuhnya saat menjadi anak gawang bisa secara langsung melihat kemampuan para pemain yang terbilang tangguh. “Saya selalu katakan kepada mereka perhatikan siapa pemain idola kamu. Terus kamu contoh kenapa dia bisa bagus. Cari kelebihan dia. Jadi enggak sekadar ditugaskan mengambil bola saja,” katanya. Dalam setiap kompetisi, anak

gawang mendapatkan apresiasi. ”Iya pasti itu ada imbalannya karena memang sudah perangkat dari pertandingan,” ujar Coach Nasir. Bentuk apresiasi tersebut sejatinya wajar. Namun, hal yang berkesan bagi anak-anak gawang bukan persoalan uang melainkan kenangan. Seperti Deafan, anak asuh Coach Nasir ini mengaku sangat senang bisa diikutsertakan menjadi anak gawang karena mendapatkan tanda tangan dari salah seorang pemain idolanya. “Seneng bisa jadi anak gawang bisa lihat-lihat pemian yang saya suka. Saya juga dapat tanda tangan dari Christian Gonzales di sepatu futsal saya om,” ungkap bocah berusia 11 tahun itu.

Masuk sekolah bola sudah menjadi impian dia agar bisa menjadi pemain mumpuni. Beruntung, niat Deafan juga didukung kedua orangtuanya. Kendati begitu, Deafan tak lupa dengan kewajiban yang masih sebagai seorang pelajar sekolah dasar. “Saya sekolah kelas enam SD. Kalau pagi tetap sekolah karena kalau enggak diomelin mama,” jawab anak itu dengan polos. Hal serupa dirasakan Irsyad. Anak asuh Coach Nasir ini juga meluapkan kegembiraan karena pernah ditunjuk sebagai anak gawang. ”Kalau saya om, jadi anak gawang di liga Torabika Cup. Wah di situ bisa nonton gratis sama digandeng pemain-pemain nasional,” tutur bocah berusia sebelas tahun itu. Irsyad juga senang bisa mendapatkan tanda tangan Ismed Sofyan berikut foto selfie bersamanya. ”Seneng banget waktu om Ismed foto bareng sama saya om. Pokoknya jadi pengen lagi deh,” kata dia. Sama seperti rekan-rekan di SSB Arcici, Irsyad pun tak melupakan kewajiban dan tanggung jawab utama sebagai pelajar sekolah dasar. ”Ya walaupun ikut sekolah bola, tapi belajar untuk jadi ranking kelas enggak malasmalasan om,” ujar dia. O RIDSHA VIMANDA

Tak Serumit Profesi Wasit?

FOTO-FOTO: HARIAN NASIONAL | BAYU INDRA KAHURIPAN

KEHADIRAN anak gawang dalam sebuah pertandingan sepak bola terbilang vital. Anak-anak dari Sekolah Sepak Bola (SSB) itu ditugasi mengambil bola jika keluar lapangan dan memberikannya kepada para pemain. Anggota Komite Eksekutif PSSI Johar Lin Eng menyatakan, sebenarnya sah-

Banda Aceh

23-34°C

Medan

23-35°C

Pekanbaru

23-34°C

Batam

27-33°C

Padang

23-32°C

Jambi

sah saja dalam pertandingan tanpa dihadirkan anak gawang. Artinya, hal itu tak diwajibkan. Namun, kehadiran mereka tak bisa dipandang sebelah mata. ”Hadirnya anak gawang turut bantu menyukseskan jalannya sebuah pertandingan,” katanya saat dihubungi HARIAN NASIONAL, Kamis (24/11). Tak terbayang apa jadinya, bila tanpa anak gawang dalam sebuah laga sepak bola. Di tangantangan mereka lah bola yang bergulir keluar lapangan, bisa kembali ke lapangan hijau. “Saat bola keluar, tanpa mereka susah kan?” ujar Johar. Sebagai orang yang terlibat dalam organisasi induk sepak bola di Tanah Air, Johar sangat mengapresiasi peran anak gawang. Segala sesuatu yang terlibat dalam pertandingan sepak bola harus mendapatkan setidaknya standing applause. Namun, apresiasi kepada anak gawang baru sebatas untaian kata. Hadiah yang sejatinya sebagai wujud apresiasi, Johar berkilah, ”Pertandingan

24-32°C

Palembang

24-33°C

itu yang ngurus tim tuan rumah bukan PSSI. Jadi apresiasinya dari tuan rumah sebagai penyelenggara turnamen.” PSSI pun belum ada rencana mewadahi anak-anak gawang. Alasannya, anak gawang bukan profesi sesungguhnya. “Mereka kan siswa sekolah bola. Mengerjakan tugas sebagai anak gawang kan sebetulnya bukan tugas profesional melainkan hanya mengisi waktu,” kata Johar. Siapa pun, kata Johar, bisa menjadi anak gawang. Justru mereka lebih sulit menjadi siswa sepak bola yang tangguh. “Karena ‘pendidikan’ untuk menjadi anak gawang tidak sulit. Tidak terlalu rumit seperti menjadi wasit,” ujar dia. Dia lalu mengungkapkan, jumlah pertandingan sepak bola di Indonesia sudah banyak. “Nanti liaison dari tim akan ditanya juga jadi bagian kepengurusan atau perangkat pertandingan. Nah, nanti bisa enggak fokus pada pertandingan,” kata Johar.

P. Pinang

O RIDSHA VIMANDA

24-31°C

Bengkulu

24-32°C


HARIAN NASIONAL | www.harnas.co

SABTU-MINGGU, 26-27 NOVEMBER 2016 | Nomor 1042 Tahun IV

BERITA UTAMA A3

MKD mengeluarkan surat pernyataan hasil verifikasi laporan Koalisi Penegak Citra DPR terkait dugaan pelanggaran kode etik empat anggota dewan atas kehadirannya pada pemeriksaan Gubernur nonaktif DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok), 7 November 2016 di Mabes Polri. “Setelah kami kaji dan dalami, laporan pengaduan tidak cukup bukti untuk ditindaklanjuti. Sebab, kehadiran mereka atas penugasan dari partai, tidak membawa atau mengatasnamakan sebagai anggota Komisi III DPR,” kata Anggota MKD Syarifudin Sudding di Jakarta, Jumat (25/11). Tuntutan yang dilayangkan empat anggota dewan tidak dapat dilanjutkan karena tidak cukup alat bukti. O MERY HANDAYANI

Tersangka Pungli Bea Cukai Bertambah TERSANGKA kasus pungutan liar dan dugaan pemerasan, serta penyuapan yang dilakukan petugas Bea Cukai Pelabuhan Tanjung Emas Semarang bertambah menjadi tiga orang. Berdasar pengembangan penyidik, dua orang kembali dijerat tersangka setelah ditangkap pada Rabu 23 November 2016. “Tersangka berinisial I dan E. Keduanya selaku pemeriksa Bea Cukai Muda KPPBC Madya Tanjung Emas,” kata Dirdipideksus Bareskrim Mabes Polri Brigjen Pol Agung Setya, Jakarta, Jumat (25/11). Sebelumnya, Polri menangkap seorang pejabat Fungsional Pemeriksa Dokumen Johny Haposan. O MELIA CHOLILAH

Berkas Ahok Diteliti 13 Jaksa BARESKRIM Mabes Polri resmi melimpahkan berkas perkara Gubernur nonaktif DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) terkait dugaan penistaan agama ke Kejaksaan Agung, Jumat (25/11). Karo Penmas Mabes Polri Kombes Pol Rikwanto mengatakan, penyidik telah menyelesaikan berkas penyidikan dan resmi diserahkan kepada JPU untuk diteliti kemudian disidangkan. Jampidum Kejagung Noor Rachmad menyatakan, telah menyiapkan 13 jaksa peneliti guna memeriksa berkas perkara Ahok. “Kami akan menindaklanjuti berkas ini dengan melakukan penelitian. Kami menunjuk ada 13 orang. 10 peneliti dari Kejagung, dua dari Kejati DKI, dan satu dari Kejari Jakarta Utara,” katanya. O MELIA CHOLILAH B Lampung

24-32°C

Pontianak

KPK persilakan Koalisi Energi Indonesia melaporkan temuannya. peJAKARTA (HN) Indikasi langgaran kasus mangkraknya 34 proyek listrik di era Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menemukan fakta baru. Koalisi Energi Indonesia mengungkap adanya penyuapan yang terjadi dari perusahaan asing MAXpower kepada pejabat tinggi negara kala proyek tersebut bergulir. Menurut Ketua Koalisi Energi Indonesia Tumpak Sitorus, audit BPKP menemukan kerugian negara Rp 11,3 triliun. Atas acuan tersebut, Tumpak menyatakan, pihaknya bakal melaporkannya kepada Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pekan depan. Selain itu, temuan otoritas Amerika Serikat mendapati data penyuapan kurang lebih US$ 750 ribu dalam bentuk tunai mengalir kepada pejabat negara Indonesia. Penyuapan itu, kata dia, terjadi pada 2012. Koalisi Energi Indonesia mendorong komisi antirasuah mengusut tuntas, sehingga kasus tersebut tidak melebar. “Kami lihat mangkrak-

nya proyek ini bukan soal teknis dan finansial melainkan ada hal lain yang sangat prinsipil yaitu, skandal suap,” katanya di Jakarta, Jumat (25/11). Biro Penyelidik Federal Amerika Serikat (FBI), melalui Departemen Kehakiman AS, tengah menggelar proses investigasi terhadap Standard Chartered PLC. Perusahaan ini merupakan pemilik saham tertinggi di MAXpower Group yang berhubungan langsung dengan Indonesia. Investigasi ini terkait dugaan keterlibatan bank internasional dalam kasus suap tender proyek pembangkit listrik di Indonesia. Tumpak mengaku, memiliki data dan bukti terkait aliran dana itu, namun tak dibeberkan. Dia berharap, temuan tersebut segera ditindak lanjuti KPK. Apalagi, kata dia, pejabat tinggi yang menerima aliran dana tersebut sekelas menteri. Menyoal dugaan keterlibatan mantan Presiden RI SBY, Tumpak tak mengurai. “Kita tidak berani sebut, yang jelas setingkat menteri dan eselon I,” ujar Tumpak. Otoritas Jasa Keuangan diminta segera memeriksa MAXpower dan Standard Chartered

AGUS RAHARDJO KETUA KPK

PLC itu guna menjelaskan aliran dana sejak 2012, sebelum KPK turun tangan. Dengan begitu, mereka bisa menelusuri siapa saja pejabat negara yang terlibat suap di masa lalu itu. Tumpak juga menyatakan, pihaknya tak menutup kemingkinan PLN turut terlibat. “Sejak Peraturan Presiden Nomor 7 Tahun 2006 dikeluarkan, PLN tidak proaktif melakukan konsultasi teknis baik kepada MAXpower ataupun pemerintah. Proyek ini seharusnya sudah selesai namun kenapa PLN tidak meributkan. Ada juga persoalan hukum yang kami tidak bisa buka,” katanya. Penghentian beberapa proyek listrik lantaran General Electric yang bertugas di Asia Tenggara,

yakni Navigat Energy, sudah mencium adanya penyuapan. Kendati mereka sudah menarik diri, suntikan dana terus berjalan. KPK, kata Tumpak, harus mengaudit forensik aliran dana itu. Jika tidak, Indonesia akan dikenakan sanksi ekonomi berupa pemutusan hubungan kerja. “Ini berdampak buruk.” Ketua KPK Agus Rahardjo menyatakan, pihaknya baru mendalami kerugian negara dalam proyek tersebut. Agus menyatakan, lembaganya belum bisa berbuat banyak menelusuri sejumlah pejabat negara yang ditengarai terlibat, karena masih fokus mencocokkan data yang dihimpun KPK dengan temuan BPKP. Pelaksana Harian Kabiro Humas KPK Yuyuk Andriati mempersilakan Koalisi Energi Indonesia melaporkan temuannya itu. “Kalau memang punya bukti silakan saja dimasukkan dalam pengaduan ke KPK,” ujar Yuyuk. Kabag Pemberitaan dan Publikasi KPK Priharsa Nugraha menambahkan, KPK akan menyisir melalui penanganan perkara dan perbaikan sistem. O TARI OKTAVIANI

TRAGEDI KEMANUSIAAN ROHINGYA

Aung San Suu Kyi Dikecam YANGON (HN) – Tokoh perdamaian Aung San Suu Kyi dikecam lantaran “membisu” menanggapi tuduhan pembasmian etnis di Myanmar. Sementara marak kabar pembunuhan dan pemerkosaan terhadap Muslim Rohingya ini memantik unjuk rasa di sejumlah ibu kota negara Asia, dari Jakarta sampai Dhaka. Bukti-bukti yang menunjukkan militer Myanmar melakukan kekerasan di Negara Bagian Rakhine bermunculan. Kisah penyiksaan, pemerkosaan, hingga pembunuhan dengan dalih operasi keamanan terkuak dari ribuan orang yang melarikan diri ke Bangladesh. Penghilangan nyawa tanpa pandang bulu itu, menurut pejabat senior UNHCR John McKissick di kota perbatasan Cox’s Bazar, Bangladesh, bukan isapan jempol. PBB belum lama ini mengklaim, operasi tersebut setara pembasmian etnis. “Tentara menembaki lelaki, menyembelih anak-anak, memperkosa perempuan, membakar, dan menjarah rumah mereka. Orang-orang ini tak punya pilihan selain menyeberang sungai menuju Bangladesh,” kata 24-33°C

Samarinda

26-33°C

Palangkaraya

McKissick kepada BBC. Suu Kyi yang secara de facto memimpin Myanmar dalam kunjungan kerja ke India dan Jepang selama enam pekan terakhir, kala krisis merebak di seluruh negeri. Satu-satunya komentar yang dia lontarkan, penyelidikan seputar kasus ini dilakukan sesuai hukum berlaku. “Sikapnya yang tidak menyuarakan dukungan untuk warga Rohingya membuat dunia internasional heran, mengingat dirinya adalah simbol hak asasi manusia,” ujar David Mathieson dari Human Rights Watch (HRW), merujuk pada penerima Nobel Perdamaian 1993 tersebut, Jumat (25/11). “Ada dua hal yang bisa menjelaskan sikap bungkamnya. Pertama, dia abai. Kedua, dia kemungkinan besar tidak berdaya di hadapan militer Burma.” Pendapat sederet peneliti dari Queen Mary University London, sikap diam Suu Kyi mengindikasikan dia “melegalkan genosida” sekaligus mendukung “pembantaian” minoritas. “Faktanya, kasus ini menjadi ujian terberat kepemimpinan Suu Kyi. Tapi, pemimpin de facto negeri itu ternyata benar-be2:23-32°C

Banjarmasin

25-36°C

Manado

AFP | BAY ISMOYO

Tuntutan 4 Anggota Dewan tak Dilanjut

HARNAS | FILES

Menteri Diduga Terima Dana Listrik

kilas

Pengunjuk rasa dari berbagai ormas Islam melakukan demonstrasi di depan Kedubes Myanmar di Jakarta, Jumat (25/11). Massa menyampaikan sejumlah tuntutan terkait tragedi kemanusiaan yang menimpa masyarakat etnis Rohingya di Myanmar.

nar memilih diam.” Menurut HRW, militer sengaja mengeksploitasi kasus serangan ke pos-pos perbatasan bulan lalu sebagai dalih pembunuhan terhadap warga Rohingya. Tentara Myanmar juga disinyalir secara sistematis melakukan kekerasan seksual. Data lembaga nirlaba Womens League Burma (WLB) mengungkap 92 kasus kekerasan seksual oleh tentara sepanjang 2010–2015. “Itu untuk mempermalukan sekaligus menghancurkan komunitas etnis (Rohingya),” demikian WLB. Pemerintah membantah seluruh tuduhan, menyebut 22-32°C

Hujan Lebat

Hujan Sedang

tentara hanya melakukan tugas membela negara dari bibit-bibit pemberontakan. Myanmar bahkan melarang pemantau, tim investigasi, dan jurnalis asing memasuki daerah yang diisolasi tersebut. Peliputan seputar kasus ini diklaim manipulasi. HRW awal dan pertengahan bulan ini merilis citra satelit yang menunjukkan ratusan permukiman warga Rohingya habis dilalap api. Reporter Khusus PBB di Myanmar Yanghee Lee menegaskan, “Pengucilan warga Rohingya tidak dapat ditoleransi.” O AFP | DEVY LUBIS Hujan Ringan

Berawan

Cerah Berawan

Cerah sumber: BMKG


HARIAN NASIONAL | www.harnas.co

SABTU-MINGGU, 26-27 NOVEMBER 2016 | Nomor 1042 Tahun IV

A4 BERITA UTAMA Rajesh Mengaku Jadi Korban Pemerasan

ANTARA | RENO ESNIR

Karopenmas Mabes Polri Kombes Pol Rikwanto (tengah) menunjukkan barang bukti bahan peledak yang diamankan tim Densus 88 Antiteror dari jaringan teroris Majalengka di Mabes Polri, Jakarta, Jumat (25/11). Polisi menangkap seorang terduga teroris yang disinyalir jaringan petempur ISIS asal Indonesia Bahrun Naim serta mengamankan bahan peledak yang disita dari tersangka pembuat bom Rio Priatna Wibawa.

Bom Rakitan Rio Kerap Diedarkan Bahan peledak yang ditemukan akan digunakan untuk menyasar tempat-tempat strategis. JAKARTA (HN) Densus 88 Mabes Polri menangkap terduga teroris yang disinyalir terlibat jaringan kelompok Bahrun Naim yakni, Rio Priatna Wibawa di Majalengka, Jawa Barat. Karo Penmas Mabes Polri Kombes Pol Rikwanto mengatakan, pelaku membuat sktruktur ramuan bahan kimia yang dapat menghasilkan bom. Kini pelaku telah ditahan di Mako Brimob Kelapa Dua. “Barang bukti beberapa senyawa kimia yang bisa digunakan untuk merakit bom telah kami sita. Kombinasi senyawa kimia yang sudah jadi ini dibuat atas pesanan dari daerah tertentu. Sebelum sempurna dan diedarkan ke pemesan sudah ditangkap densus,” katanya di Mabes Polri Jakarta, Jumat (25/11). Berdasar informasi Densus 88, bahan yang ditemukan tersebut pada waktunya akan digunakan untuk menyasar tempat-tempat strategis, seperti Gedung DPR, Mabes Polri, Markas Komando Brimob, Kedubes Asing, stasiun TV tertentu, tempat ibadah, dan kafe. “Ini menjadi warning bagi densus agar tidak

terdeteksi kepada tangan-tangan yang tidak bertanggung jawab,” ujar Rikwanto. Dalam kegiatannya, Rio Priatna Wibawa dibantu beberapa rekan yang masih tahap pencarian kepolisian. Dana yang mereka dapatkan dari Arab Saudi, Taiwan, dan Malaysia. Itu dari TKI yang teradikalisasi kelompok radikal, yang dapat membuat senyawa kimia untuk bahan peledak. Pelaku mambaca artikel milik Omar Abdurahman tentang takfiri, thaghut, dan demokrasi. “Pelaku tertarik melakukan uji coba dan penelitian bahan kimia. Pesanan dari rekannya masih dalam pengembangan, tidak bisa disampaikan. Pelaku juga belajar membuat peledak dari Google dan YouTube. Latar belakang dia pernah kuliah namun tidak tamat, kemudian ikut ormas di Majalengka. Pelaku juga memiliki laboratorium sendiri dan buat senyawa yang digunakan untuk bahan peledak,” katanya. Kemampuan bahan peledak tersebut berdaya rusak tiga kali lebih besar dibandingkan bom Bali yang bahannya masih low

explosive. Sedangkan TNT (trinitrotoluena) bisa 2,5 kali kekuatan bom Bali 2002 atau 2005. Sementara RDX (research deparment formula X) bisa 3,2 kali kekuatan bom Bali. Densus menemukan RDX dan TNT ketika menggeledah rumah Rio Priatna Wibawa. “Rio mampu membuat bahan-bahan peledak di laboratorium yang dia buat sendiri. Jadi ini skala laboratorium. Jika dia berhasil, mungkin bisa membuat dalam skala lebih banyak, seperti bom mobil,” ujar Petugas Forensik Mabes Polri yang enggan disebutkan namanya. Pelaku dikenakan Pasal UU Terorisme yaitu, pemufakatan jahat melawan hukum membuat, menyimpan, dan menguasai bahan peledak dengan maksud akan digunakan untuk tindak terorisme. Pelaku juga dikenakan Pasal 15 jucnto Pasal 7 Perpu No 1 Tahun 2002 tentang pencegahan dan pemberantasan terorisme. Ancaman hukuman 10 tahun hingga penjara seumur hidup. Bahrun Naim adalah tokoh ISIS yang diduga bertanggung jawab atas serangan teror di Thamrin, Jakarta, awal 2016. Saat ini dia diduga berada di Raqqa, Suriah. O MELIA CHOLILAH

JAKARTA (HN) – Direktur PT EK Prima Ekspor Indonesia Rajesh Rajamohanan Nair menepis telah menyuap Kepala Subdit Bukti Permulaan Direktorat Penegakan Hukum Ditjen Pajak Handang Soekarno. Kuasa Hukum Rajesh, Tomy Singh berdalih, kliennya justru menjadi korban pemerasan oknum Direktorat Jenderal Pajak. Menurut dia, sebelumnya Rajesh sudah membayar pengampunan pajak (tax amnesty) namun ditolak. Pendaftaran tax amnesty dilakukan pada Agustus 2016. Tomy menilai, ada kejanggalan sejak adanya penolakan dari Direktorat Jenderal Pajak tersebut. “Sebelum melakukan tax amnesty, okum pajak sudah mengataan ‘kami akan tolak tax amnesty ini’,” katanya di Gedung KPK, Jakarta, Jumat (25/11). Tomy mengatakan, uang yang dikeluarkan kliennya lantaran adanya tindak pemerasan. Sebab, setelah permohonan tax amnesty ditolak, kliennya mengeluarkan uang sebagaimana yang ditemukan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Rajesh, kata dia, sudah mengantongi bukti surat Ditjen Pajak yang berisi penolakan permohonan tax amensty tersebut. Tomy merasa penangkapan kliennya seperti bahan percobaan aturan penjeratan korporasi yang mulai diterapkan KPK melalui Peraturan Mahkamah Agung. Sebab itu, KPK akan menemui tim reformasi pajak yang dibentuk Menteri Keuangan Sri Mulyani dalam waktu dekat guna menjelaskan persoalan dan motif pemerasan tersebut. “Bahkan berencana melapor kepada Polisi,” ujar Tomy. Menurut Tomy, kliennya juga digamangkan oleh dua oknum pegawai pajak lainnya. Namun Tomy tidak membuka

identitas serta jabatan oknum tersebut. Modus penolakan tidak terang-terangan meminta uang, melainkan lewat proses pengajuan tax amnesty. Meskipun kliennya sudah mendatangi kantor Direktorat Jenderal Pajak, tidak pernah ada kejelasan. Sejauh ini, Tomy menyatakan kliennya belum berencana menempuh upaya hukum lanjutan seperti gugatan praperadilan kendati menemukan adanya kejanggalan. Menurut Tomy, pihaknya masih perlu menunggu hasil pemeriksaan dokumen penggeledahan yang dilakukan tim satuan tugas komisi antirasuah beberapa waktu lalu. Kepala Bagian Pemberitaan dan Publikasi KPK Priharsa Nugraha mengatakan, lembaganya membuka peluang bakal memeriksa atasan atau pegawai pajak lainnya demi pemgembangan kasus. Apalagi, jika Rajesh memiliki informasi yang mengarah kepada adanya keterlibatan pihak lain. KPK, kata dia, sudah mendapat izin dari Menkeu untuk menelusuri kasus ini hingga ke internal Direktorat Jenderal Pajak. “Dalam proses penyidikan, semua pihak yang dianggap berkaitan dengan kasus tentunya bisa saja dipanggil untuk dimintai keterangan,” kata Priharsa. Saat ini penyidik masih fokus menganalisis dokumendokumen hasil penyitaan dari penggeledahan yang dilakukan penyidik sebelumnya. Dokumen tersebut akan dijadikan acuan penyidik mengembangkan perkara, termasuk menjerat pihak lain jika ditemukan indikasi keterlibatan dalam kasus tersebut. Kasus ini terungkap setelah KPK menjaring tersangka lewat OTT, Senin (21/11). Usai transaksi, penyidik langsung menangkap Handang beserta sopir dan ajudan. Selain itu mengamankan barang bukti uang US$ 148.500 atau setara Rp 1,9 miliar. O TARI OKTAVIANI

Terbit perdana 31 Agustus 2013 diterbitkan oleh: PT BERITA NASIONAL

DINAMIS DAN MENCERAHKAN

www.harnas.co

PEMIMPIN REDAKSI/PENANGGUNG JAWAB: Makhfud Sappe. REDAKTUR PELAKSANA: Solichin M. Awi, Burhanuddin Bella. STAF REDAKSI: Eko Budi Harsono, Dani Wicaksono, Dionisius B. Arinto, Andi Sapto Nugroho, Didik Purwanto, Ahmad Reza S, Devy Lubis, Fifia A. Himawan, Herman Sina, Mulya Achdami, Sandi Prastanto | Alvin Tamba, W. Ridwan Maulana, Arif Rahman, Nurul Hanifah, Arif K Fadholi, Dian Riski Rosmayanti, Rosmha Widiyani, Brigitha Sesilya, Adinda Pryanka, Tari Oktaviani, Tegar Rizqon Alfian, Elvi Robiatul Adawiyah, Intan Nirmalasari, Aria Triyudha. PEWARTA FOTO: Teguh Indra, Aulia Rachman, Yosep Arkian. DESAINER GRAFIS: Suryanda, Mochammad Taufik Fadillah, Lucas Anggriawan, Saiful Nur Sasi, Ismail Saleh. SEKRETARIS REDAKSI: Lispa Juliantry. NETWORK & IT: Sutiyono, Achsin, Bunbun Ondi Jumpa, Okky Octavianus Elia. ALAMAT REDAKSI: Jalan Teuku Cik Di Tiro 77 Menteng, Jakarta Pusat 10310, Telp: 021-3152 699 Faks: 021-3151 668 e-mail: redaksi@harian-nasional.com, website: www.harnas.co PEMIMPIN PERUSAHAAN: Makhfud Sappe. SEKRETARIS PERUSAHAAN: Lispa Juliantry. BISNIS & MARKETING: Nofika Roseliana. GA STAFF: Nanang Suryana. | KONTAK BISNIS: 021-3152 699 | DISTRIBUSI & SIRKULASI: 021-3152 699 | PENGADUAN: 021-3152 699 | BERLANGGANAN: 021-3152 699

Harian Nasional bisa dibaca di Wayang Force (untuk Aplikasi Android dan iOS)

Jurnalis HARIAN NASIONAL selalu dilengkapi identitas diri. Terima kasih kepada semua pihak yang membantu kelancaran tugasnya dan apresiasi kami kepada mereka yang, dengan penuh kesadaran tidak memberikan uang dan/atau apa pun barang yang memengaruhi independensi pemberitaan. Gorontalo

24-34°C

Palu

24-33°C

Kendari

:25-31°C

Makassar

24-33°C

Majene

25-33°C

Ternate

25-32°C

Ambon

:24-32°C

Jayapura

25-33°C

Sorong

24-30°C


HARIAN NASIONAL | www.harnas.co

SABTU-MINGGU, 26-27 NOVEMBER 2016 | Nomor 1042 Tahun IV

BERITA UTAMA A5 MORATORIUM UJIAN NASIONAL

Guru Harus Profesional

Evaluasi Tetap Diatur Pusat JAKARTA (HN) P e m e r i n t a h tetap akan menentukan standar nasional evaluasi belajar menyusul rencana penerapan moratorium Ujian Nasional (UN) tahun depan. Namun, pelaksanaan dilimpahkan ke pemerintah daerah atau kabupaten/kota setempat. “Standarnya tetap di kami, nanti dipantau Badan Standar Nasional Pendidikan hanya pelaksanaanya disesuaikan dengan perubahan Undang-Undang (UU) Otonomi Daerah. Ini berlaku secara nasional karena standarnya seperti itu,” kata Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Muhadjir Effendy di Jakarta, Jumat (25/11). Salah satu pasal dalam Undang-Undang (UU) No 23 Tahun 2014 dan Peraturan Pemerintah No 18 Tahun 2016, melimpahkan pengelolaan SD dan SMP ke pemerintah kabupaten/kota mulai Januari

2017. Sementara SMA/SMP diserahkan ke pemerintah daerah tingkat provinsi. Muhadjir menjelaskan, evaluasi pengganti UN serupa dengan ujian sekolah yang dibuat berdasarkan standar nasional. Format pelaksanaannya bisa menggunakan komputerisasi, tergantung kesiapan daerah masingmasing. “Ada pilihan (soal ujian). Kami siapkan bank soal, tapi disarankan masing-masing daerah bisa membuat soal sendiri yang dirumuskan bersama tim masingmasing. Bisa juga kami tukar pembuat soal setiap daerah, terpenting ada standarnya yang harus dipenuhi. Dengan ini, kami berharap bisa leluasa mengawal,” tutur Muhadjir. Sebagaimana diketahui, rencana moratorium atau penghentian sementara pelaksanaan UN disebabkan 70 persen sekolah

di Indonesia belum memenuhi kualifikasi. Selain itu, UN sudah tidak lagi dijadikan acuan kelulusan dua tahun terakhir. Alasan ini membuat pemerintah berencana meningkatkan kualitas sekolah sebelum penerapan UN. Kendati demikian, dikhawatirkan kebijakan dapat menurunkan kualitas pendidikan di Indonesia karena tak semua masyarakat sadar pentingnya edukasi. Muhadjir pun membantah bila pihaknya mempermudah kelulusan. “Bisa jadi malah lebih sulit. Bedanya, mungkin anak-anak tidak berada di bawah tekanan dan efek ‘teror UN’ berkurang. Menurut saya, ujian nanti justru bisa komprehensif karena tidak meliputi mata pelajaran UN saja, bisa mencakup semua subjek dan topik pembahasan menjadi menyeluruh. Hanya, pelaksanaannya masih seperti UN,” ujarnya.

Rencana moratorium UN sendiri didukung pemerintah daerah. Mereka menilai, langkah tersebut telah melalui kajian mendalam. Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Provinsi Jambi Rahmad Derita Harahap menilai, moratorium UN tepat bila diterapkan karena sudah mengukur seluruh aspek terkait. “Terutama dalam meningkatkan daya saing,” kata Rahmad. Kadisdik Kota Balikpapan Muhaimin mengatakan, perbaikan sarana dan prasarana tetap dilakukan meski kebijakan moratorium UN diterapkan. “Masyrakat juga mendukung UN ditiadakan, dan memang sudah melalui proses. Meski begitu kami masih akan menyiapkan pengadaan fasilitas komputer, karena itu tidak hanya digunakan di UN saja melainkan bisa untuk ulangan ataupun ujian semester,” kata Muhaimin. O BRIGITHA SESILYA

JAKARTA (HN) – Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Muhadjir Effendy mengapresiasi dedikasi para guru di Indonesia kendati harus disertai peningkatan profesionalitas. “Harus diakui bahwa profesionalisme guru di Indonesia masih belum memenuhi harapan. Masih diperlukan upaya agar guru bisa menjadi pekerjaan profesional di masa datang. Pemerintah berupaya untuk mewujudkannya, tapi akan sia-sia jika tak ada keinginan dari guru sendiri,” kata Muhadjir di upacara peringatan Hari Guru Nasional dan HUT Ke-71 Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) di Jakarta, Jumat (25/11). Profesionalisme perlu ditingkatkan, terlebih itu bagian dari agenda utama pendidikan nasional serta telah diatur dalam UndangUndang Nomor 14 Tahun 2015 tentang Guru dan Dosen. Guru dinyatakan sebagai pekerjaan profesional. Muhadjir menilai, guru memiliki peran penting dalam peningkatan kualitas pendidikan di Tanah Air. Di sisi lain, komitmen meningkatkan kesejahteraan guru terus dilakukan. Salah satunya dengan memberi tunjangan profesi dan khusus bagi guru yang bersertifikat. Muhadjir berharap, guru bisa memberi dampak nyata bagi perbaikan kompetensi dan kinerja yang bisa dibuktikan dengan peningkatan hasil belajar siswa. ”Ke depan juga perlu segera dirumuskan kebijakan, agar sebagian tunjangan profesi guru bisa diinvestasikan bagi peningkatan kinerja guru melalui program pelatihan dan usaha guru belajar mandiri,” terang Muhadjir. Pelaksana Tugas Ketua Umum PGRI Unifah Rosyidi mengimbau seluruh pengurus dan anggota terus mengawal perjuangan tanpa membedakan status, PNS, honorer, atau tetap. “Kita harus bersama mewujudkan status profesionalisme, sejatera, dan perlindungan dengan cara yang santun dan elegan,” kata Unifah. O BRIGITHA SESILYA

KARAWANG (HN) – Peredaran obat dan makanan ilegal masih marak. Indikasi itu salah satunya dari temuan 250 botol obat tradisional ilegal oleh Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) dengan kerugian Rp 7,3 miliar. Kepala BPOM Penny Kusumastuti Lukito mengemukakan tentang upaya memperkuat penindakan terhadap produk obat dan makanan ilegal. “Kami akan membuat satu divisi khusus untuk penindakan jalur ilegal, yaitu Deputi Kewaspadaan dan Penindakan. Hal itu diperkuat dengan kerja sama polisi, kejaksaan, dan pihakpihak terkait yang ke depannya lebih intensif dalam memberantas produk obat dan makanan ilegal,” kata Penny usai pemusnahan obat tradisional ilegal berbahan kimia di Kawarang, Jawa Barat, Jumat (25/11). Penny menjelaskan, obat tradisional ilegal lain masih banyak beredar. BPOM sambung Penny, melakukan pemantauan selama tiga hingga enam bulan sebelum menindak. “Pengawasan rutin menyangkut keamanan dan kualitas produk. BPOM melakukan sampling di lapangan. Setelah ditemukan zat kimia berbahaya di dalam produk, hasil tersebut dilaporkan ke kepolisian untuk diproses di pengadilan,” kata Biak

25-30°C

Manokwari

ANTARA | OKY LUKMANSYAH

Penindakan Obat Ilegal Diperkuat

PARADE KEBHINNEKAAN Sejumlah warga yang tergabung dalam Forum Silaturahmi Nusantara (FSN) beraksi pada Parade Kebhinnekaan di Jalan Procot, Kabupaten Tegal, Jawa Tengah, Jumat (25/11). Parade yang diikuti 4.000 warga lintas agama, golongan, dan kepercayaan ini untuk menjalin dan menjaga ikatan persaudaraan antaragama dan penganut kepercayaan di Indonesia.

Penny. Penny mengungkapkan, selama ini modus produsen obat ilegal adalah berpindah-pindah tempat. Mereka tidak berada di lokasi industri besar, melainkan di daerah perkampungan sehingga sulit dideteksi. Alhasil, masyarakat diimbau selalu waspada dan melaporkan ke polisi atau BPOM jika menemukan indikasi produksi obat yang tidak memenuhi standar. “Masyarakat harus menjadi konsumen yang cerdas. Pastikan kemasan dalam kondisi baik, memiliki izin edar, dan tidak melebihi masa kedaluwarsa. Selain itu, legalitas produk juga dapat dicek

25-32°C

Merauke

24-31°C

Kupang

melalui website BPOM atau aplikasi android ‘Cek BPOM’,” tutur Penny. Kepala Seksi Larangan Pembatasan Direktorat Jenderal Bea Cukai Arry Hafidz mengatakan, saat ini terdapat tren berjualan via online sehingga keberadaan produsen sulit terdeteksi. “Kebanyakan sekarang via online dengan sistem pre-order. Ini tak kalah membahayakan, terlebih kalau konsumen tidak cermat dan hati-hati dalam memilih produk,” kata Arry. Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Biro Humas Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Noor Iza mengatakan, penjualan 24-33°C

Sumbawa

24-34°C

Mataram

produk obat tradisional ilegal melalui media online marak terjadi. Upaya memberantas situs-situs online yang menjual produk obat tradisional ilegal dilakukan bersama BPOM. “Perkembangan dunia internet begitu cepat. Kami telah banned ribuan situs online, namun hingga saat ini pertumbuhan situs online tersebut terus bertambah. Kami juga tidak bisa sembarangan mem-banned situs karena harus ada penyelidikan terlebih dahulu. Setelah pihak BPOM melaporkan temuan situssitus tersebut, kami yang menindaklanjuti. Masyarakat harus teliti,” kata Noor Iza. O INDIANA MALIA 24-33°C

Hujan Lebat

Hujan Sedang

Hujan Ringan

Berawan

Cerah Berawan

Cerah sumber: BMKG


SABTU-MINGGU, 26-27 NOVEMBER 2016 | Nomor 1042 Tahun IV

A6 OPINI CEP DENI MUCHLIS

editorial

PENELITI MEDIA MASSA DAN MEDIA SOSIAL INDONESIA INDICATOR

Guru Profesional

S

artono mengingatkan pentingnya peran guru. Hymne Guru—Pahlawan tanpa Tanda Jasa—yang ia ciptakan memperlihatkan betapa pengabdian seorang guru yang selalu dikenang oleh anak didik. Guru digambarkan sebagai pelita dalam kegelapan, laksana embun penyejuk dalam kehausan. Sayangnya, keagungan profesi pendidik–seperti dalam lagu ciptaan mantan guru seni musik yayasan swasta di Madiun yang meninggal setahun silam– itu, belum berbanding lurus dengan kondisi yang ada. Tanpa mengabaikan dedikasi guru selama ini, tapi kenyataannya masih banyak guru yang belum benar-benar profesional. Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Muhadjir Effendy pun tak menutup mata dengan kondisi itu. Berbicara pada peringatan Hari Guru dan HUT Ke-71 Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI), kemarin, Muhadjir mengakui profesionalisme guru di Indonesia masih belum memenuhi harapan. Bagaimanapun, diperlukan upaya agar guru bisa menjadi pekerjaan profesional di masa mendatang. Pemerintah tentu tidak bisa lepas tangan dalam mendorong upaya tersebut. Tapi sebesar apa pun upaya pemerintah tak akan banyak memberi arti tanpa dibarengi kesadaran dari para guru untuk meningkatkan kemampuan diri. Hanya dengan upaya pemerintah dan kesadaran para guru dalam meningkatkan kapasitas diri akan melahirkan guru yang berkualitas. Jika itu sudah menjadi kenyataan, kita meyakini guru akan semakin dikenang sebagaimana digambarkan Sartono, sebagai pelita dalam kegelapan dan laksana embun penyejuk dalam kehausan.

wisdom

Semua yang kita lihat atau yang terlihat hanyalah mimpi di dalam mimpi. EDGAR ALLAN POE (1809-1845)

(Hari) Guru yang Terlupakan

D

emikian petikan bait lirik Hymne Guru yang selalu dinyanyikan saat kita masih duduk di bangku sekolah. Hampir seluruh warga negara Indonesia menyanyikan hymne ini untuk menghormati jasa-jasa guru kita. Meskipun pada saat itu menyanyikan lagu tersebut tanpa mengerti apa makna di balik kutipan bait itu, yang kita tahu ialah kita hormat terhadap guru. Menengok permasalahan guru, top of mind kita secara spontan akan merujuk pada kesejahteraan, waktu mengajar, dan metode mengajar yang dianut para pahlawan ini. Permasalahan tersebut seperti permasalahan yang (mungkin saja) abadi. Bukti nyata itu saya alami. Saya memiliki dua orang kakak yang berprofesi sebagai guru yang tinggal di desa. Meski berbeda tingkat (guru tingkat dasar dan dosen), kedua kakak saya belum dapat keluar dari permasalahan di atas. Pola hidup mereka sangat mekanik. Mereka bangun subuh, mengurus anak sendiri sebelum berangkat ke sekolah. Setelah menunaikan kewajiban mengajar anak-anak murid yang dititipkan ribuan orang tua kepada mereka, mereka dihadapkan dengan kehidupan pribadi sebagai orang tua yang harus menghidupi keluarganya. Tanda terima kasih dari pemerintah yang diterima setiap bulan hanya Rp 400 ribu (untuk tingkat dasar) dan Rp 400 ribu per bulan (untuk tingkat dosen). Gaji tersebut di luar uang sertifikasi. Itu pun mereka terima di waktuwaktu tertentu saja. Melihat kebutuhan mereka yang sudah memiliki anak ditambah harga komoditas terus meroket, sulit dipercaya mereka masih bisa bertahan hidup. Permasalahan mereka tak sampai di sana. Hidup mereka masih nomaden. Tentu bagi Anda yang memiliki keluarga berprofesi sama juga merasakan hal serupa. Dapat Anda bayangkan bagaimana getirnya kehidupan mereka. Jika bukan karena jiwa yang tulus, berani, konsekuen, dan loyal terhadap pendidikan, tidak mungkin kakak saya dan ribuan guru lain di Indonesia bertahan menjadi guru. Bagaimana jadinya jika ribuan guru itu serentak beralih profesi? Sekadar Seremonial Di awal, saya mengutip lirik

Terpujilah wahai engkau ibu bapak guru Namamu akan selalu hidup dalam sanubariku Semua baktimu akan kuukir di dalam hatiku Sebagai prasasti terima kasihku Tuk pengabdianmu

A BC D E FG H 12 34 5 6 78

Hymne Guru. Lagu itu memiliki nilai filosofi luhur untuk mengingatkan kita pada jasa para guru. Lalu bagaimana sikap kita terhadap guru pada Hari Guru Nasional? Dari hasil penelitian data Twitter, ter nyata kita baru mampu menyampaikan ungkapan Selamat Hari Guru Nasional. Dari data yang diambil hingga siang pukul 12:00 (25 November 2016), pembicaraan tentang Hari Guru Nasional mencapai 9.691 cuitan yang diposting 8.313 akun. Cuitan ini sangat jauh berbeda dibandingkan Hari Buruh yang mencapai 116.300 cuit oleh 67.428 akun. Data itu dapat diasosiasikan, publik kurang begitu tertarik membahas Hari Guru Nasional. Perbincangan netizen terkait hal itu juga relatif normatif. Sebanyak 6.262 cuitan, publik menyampaikan ucapan Selamat Hari Guru Nasional. Cuitan tertinggi pertama ini dilayangkan dari seluruh elemen masyarakat. Salah satunya diungkapkan motivator kondang Mario Teguh. Dalam akun resminya, sang motivator memberikan apresiasi terhadap jasa guru. “SELAMAT HARI GURU - You are the greatest! We love you all!”, cuit Mario. Cuitan Mario dibaca di mesin Intelligence Perception Analysis (IPA) (mesin yang menggunakan Artificial Intelligence) adalah akun yang diklasifikasikan sebagai akun yang memiliki follower terbanyak mencuit Hari Guru Nasional. Meski ada akun public figure lain yang mencuit soal ini (Yusuf Mansur), simpul suara di twitter land sangat minim. Di sisi lain, akun resmi Kemendikbud juga sangat aktif mengampanyekan Hari Guru Nasional. Dari sisi media massa, masing-masing

akun resmi mereka juga kerap diretweet netizen. Sebanyak 599 yang dicuitkan netizen berkaitan dengan harapan perbaikan taraf hidup guruguru yang masih belum layak. Cuitan tertinggi ketiga, perbincangan tentang harapan pemerintah soal peningkatan profesionalisme para guru disampaikan netizen sebanyak 143 cuit. Secara demografi, pembicaraan Hari Guru Nasional banyak diperbincangkan kalangan remaja dan dewasa (baca: usia produktif). Usia remaja (18-25 tahun) sebanyak 1.902 akun dan kalangan dewasa (25-35 tahun) 2.119 akun. Namun, meski mendapat perhatian kalangan usia muda, tetapi jejaring sosial di Twitter tidak menjadi sebuah gerakan terorganisasi dan sistematis sehingga hanya seperti peringatan biasa saja. Dibandingkan gerakan sosial seperti twit donasi untuk disabilitas atau lainnya, konten kampanye Hari Guru Nasional belum terlihat menyasar persoalan humanis yang nyata terjadi dalam kehidupan guru, khususnya guru honorer. Lebih terlihat lagi isu yang disampikan netizen lebih fokus persoalan profesionalitas dibandingkan membangun wacana tentang gaji yang layak. Tidak Berpihak Ada perbedaan mencolok pemberitaan media massa antara Hari Guru Nasional dengan Hari Buruh. Secara kuantitas, media (online dan cetak) justru lebih besar perhatiannya soal Hari Buruh. Di media cetak, Hari Guru Nasional berjumlah 102 berita. Pemberitaan ini (lagi-lagi) dua kali lipat lebih kecil dibandingkan Hari Buruh. Pun pemberitaan di media online. Hari Guru hanya

mendapat ekspos 403 berita, sedangkan Hari Buruh berjumlah 544 berita. Menilik isu yang dimunculkan media soal Hari Guru, sekitar 80 persen merupakan acara seremonial yang diadakan organisasi guru atau sekolah-sekolah tempat bernaung para guru. Misalnya upacara, perlombaan, gerak jalan, atau pengobatan gratis. Sedangkan 20 persennya, media mengangkat keresahan dan tantangan guru ke depan. Ya, keresahan yang dimaksud ialah soal masalah klasik yang saya ungkapkan di awal tadi, terutama bagi guru honorer. Namun pembicaraan media cukup menarik soal tantangan guru ke depan. Wacana perlindungan guru pun masih sangat minim terdengar. Suara yang mendorong lahirnya UU Perlindungan Guru masih menjadi isu eksklusif PGRI Kabupaten Batang. Dalam pemantauan, hanya terdapat tiga berita yang mengangkat wacana ini ke permukaan. Dorongan ini berangkat dari banyaknya kasus yang menyeret guru ke ranah hukum karena tindakan mendisiplinkan peserta didiknya (siswa). Tentu rencana tersebut cukup baik guna melindungi ruang gerak guru dalam mendidik muridnya. Tapi guru juga perlu berbenah diri. Pasalnya sejumlah kasus kriminal (baca: bentuk-bentuk kekerasan terhadap anak didik) yang diangkat di media, guru juga menjadi salah satu pelakunya. Dalam data tiga bulan terakhir, terdapat 363 berita di media online mengangkat kasus pencabulan yang dilakukan guru. Sedangkan kekerasan fisik muncul sebanyak 139 berita. Tantangan lainnya berkenaan pemerataan jumlah guru. Data yang dikeluarkan Mendikbud Muhadjir Effendy menyebutkan, kebutuhan guru SD di seluruh Indonesia 1.008.034 jiwa, sedangkan guru SD yang ada sekarang 1.167.356 jiwa. Kelebihan jumlah guru tersebut tidak disertai pemerataan. Data di atas ingin mengatakan, perbincangan guru –baik di Twitter maupun media cetak dan online –kurang mendapat perhatian besar dari publik. Perbedaan itu muncul saat dibandingkan peringatan hari lainnya (saya mencontohkan dengan Hari Buruh). O

Redaksi menerima tulisan suara pembaca maupun artikel opini. Kirimkan via surat atau e-mail dilengkapi identitas diri yang masih berlaku. Untuk artikel opini, panjang tulisan maksimal 4.500 karakter. Selain identitas diri yang masih berlaku, lengkapi juga foto diri untuk keperluan artistik. Kirimkan surat Anda ke REDAKSI HARIAN NASIONAL Jalan Teuku Cik Di Tiro 77 Menteng, Jakarta Pusat 10310, Telp: 021-3152 699, 3672 8477, Faks: 021-3151 668 e-mail: redaksi@harian-nasional.com


HARIAN NASIONAL | www.harnas.co

SABTU-MINGGU, 26-27 NOVEMBER 2016 | Nomor 1042 Tahun IV

TEROPONG A7

Menggali Keberagaman dalam Kesatuan

G

Kreativitas dan kekritisan guru dipersiapkan di Sekolah Guru Kebhinekaan.

FOTO-FOTO: DOKUMEN SEKOLAH GURU KEBHINEKAAN

uru adalah jantung pendidikan. Di tangan mereka, anak-anak harapan bangsa jadi pewaris negeri. Tak mudah menjadi pendidik. Bukan sekadar mentransfer ilmu pengetahuan, guru punya tugas mulia membekali moralitas dan integritas, apalagi di negeri heterogen. Di tengah krisis pemahaman purna tentang keberagaman dalam kesatuan, program Sekolah Guru Kebhinekaan yang digelar Yayasan Cahaya Guru sukses mewadahi para guru untuk lebih meningkatkan kompetensi mereka. Program yang berlangsung selama enam bulan mulai Mei hingga November 2016 itu mengajak guru-guru untuk mengetahui pentingnya keberagaman. “Kegiatan ini intinya mulai dari menajamkan misi atau filosofi pendidikan para guru, lalu menambah pengetahuan-pengetahuan dasar dan juga mengembangkan keterampilan mengajar,” kata Dewan Pertimbangan Federasi Serikat Guru Indonesia Henny Supolo ditemui HARIAN NASIONAL di kediamannya, Pondok Indah, Jakarta Selatan, Selasa (22/11). Yayasan Cahaya Guru diperkenalkan di muka umum pada 15 November 2006. Namun, baru pada 2010 yayasan tersebut fokus kepada persoalan kebhinekaan. Sejak itu kegiatan-kegiatan yang mengacu payung kebhinekaan mulai disematkan kepada guru. “Mengapa guru? Kami percaya, guru bisa mengembangkan anakanak untuk masa depannya,” ujar ibu dua anak itu. Menunjang hal itu, para guru perlu didampingi dan dipersiapkan baik dalam kreativitas maupun kekritisan dalam berpikir. “Sebab, kekuatan itu juga harus dimiliki seorang anak untuk menyongsong masa depan,” kata perempuan kelahiran Kediri 16 September 1954 tersebut. Alhasil dari program Sekolah Guru Kebhinekaan itu,

Sejumlah peserta Sekolah Guru Kebhinekaan bertemu di Jakarta, Sabtu (19/11).

kata Henny, sebanyak 90 guru dari berbagai wilayah di Indonesia berminat mendaftar. “Kami membuka program itu dari media sosial. Namun, kami hanya memilih 31 peserta guru berasal dari Jabodetabek, Karawang, dan Subang,” tuturnya. Sebanyak 31 guru terpilih setelah menjalani serangkaian prosedur baik pendaftaran maupun ujian tertulis. “Pertemuan Sekolah Guru Kebhinekaan itu hanya 15 kali dalam enam bulan. Namun, mereka enggak hanya di dalam kelas, melainkan ada sesi kami ajak para peserta untuk mengunjungi tempat ibadah,” ujar Henny. Peserta yang telah terpilih dan mengikuti program tersebut bukan berarti dipandang dari status keprofesiannya. Terbukti, di antara mereka ada yang berlatar pegawai negeri dan honorer.

“Bahkan ada juga guru dari komunitas. Jadi tak tebang pilih. Semua kami rangkul untuk bisa mengevaluasi diri,” katanya. Salah satu peserta Sekolah Guru Kebhinekaan itu Nyi Mas Siti Hira Gustiarini. Pengajar di Highscope Rancamaya Bogor, Jawa Barat, itu mengaku sangat beruntung bisa mengikuti segudang sesi kegiatan dalam program tersebut. “Sangat positif sekali kegiatannya. Itu sangat membantu dalam mempraktikkan keberagaman terhadap siswa-siswi di kelas saya,” ujar dia. Dalam keseharian mengajar, dia mengaku, menjumpai banyak anak berlatar belakang beragam agama, bahasa, dan suku. “Melalui Sekolah Guru Kebhinekaan, saya bisa memahami bagaimana cara menghadapi situasi itu di kelas,” kata dia.

Masalahnya, kata Nyi Mas, anak-anak di kelasnya tidak bisa serta merta ditunjukkan bahwa ini salah dan itu benar tanpa diberikan pemahaman. “Untungnya juga melalui Sekolah Guru Kebhinekaan, saya sebagai guru mendapatkan pencerahan tersebut,” tuturnya. Meskipun program itu hanya berlangsung enam bulan, Nyi Mas mengaku, ada sesi yang masih terngiang di benaknya yakni saat mengetahui peran guru dalam merujuk keberagaman dan kebangsaan kepada siswa-siswi itu sangat vital. “Itu yang buat saya menjadi terkesima karena peran guru ternyata sangat luas dalam hal memberikan pendidikan kepada peserta didik,” katanya. Manfaat Sekolah Guru Kebhinekaan juga dirasakan peserta lainnya, Valentina Palmarini. Pengajar Bimbingan

Konseling di SD Katolik Ricci Jakarta Barat itu baru pertama kali mengikuti program dengan materi dan narasumber profesional di bidangnya. “Dari kegiatan itu yang sangat membuat saya terkesan dengan dihadirkannya Prof Tilaar. Topiktopik yang beliau sampaikan membuat saya sadar bahwa pendidikan seharusnya membawa manusia kepada kemerdekaan,” ujar dia. Melalui pendidikan, menurut Valentina, seharusnya manusia semakin mempunyai akal budi, hati, kasih sayang, serta rasa empati kepada manusia yang lain.”Pemahaman itu yang saat ini saya terapkan baik untuk saya sendiri maupun untuk orang lain,” tutur perempuan yang sedang meneruskan pendidikan S2 Manajemen di Universitas Negeri Jakarta itu. Dia berharap, programprogram seperti itu juga bisa dirasakan guru-guru lainnya. Sebab, peran guru merupakan kunci utama menelurkan generasi-generasi penerus berkompeten. “Jadi seorang guru itu bisa menerapkan pengetahuannya kepada peserta didik. Apalagi, anak-anak itu memiliki memori untuk menyimpan cepat hal-hal yang baik,” kata Valentina. O RIDSHA VIMANDA

Kompetensi Jadi Syarat Utama PERBEDAAN status guru honorer dengan guru PNS di Indonesia acap kali mengundang kecemburuan. Kecemburuan dalam hal gaji, tugas-tugas, serta jaminan masa tugasnya. Pemerintah tak tinggal diam. Berdasarkan data pada 2013 pemerintah telah mengangkat 1,18 juta lebih CPNS dari jalur tenaga honorer, baik K I maupun K II. “Belum ada pengangkatan lagi sekarang karena untuk jadi PNS semua wajib mengikut tes sesuai peraturan dan undang-undang berlaku,” kata Juru Bicara Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi

Birokrasi (PAN-RB) Herman Suryatman dihubungi HARIAN NASIONAL, Rabu (23/11). Kementerian tengah menyiapkan skema menangani persoalan tersebut termasuk menggodok dua alternatif. Pertama, memanfaatkan formasi yang lowong. Kedua, sesuai UU ASN, memberikan afirmasi yang akuntabel. “Intinya kami terus mengupayakan solusi yang terbaik,” ujar dia. Terpenting, kata dia, baik para guru honorer maupun PNS terus meningkatkan kompetensi. Pesan itu dicanangkan dalam rangka Hari Guru yang

jatuh pada 25 November 2016. “Guru mempunyai peran sangat penting meningkatkan kualitas sumber daya manusia. Jadi ya tingkatkan terus kompetensi, keprofesionalan, dan kinerja karena guru bekerja untuk generasi-generasi masa depan,” tutur Herman. Menurut Pasal 10 ayat (1) UU No 14 Tahun 2005 tentang Guru dan Dosen, kompetensi guru meliputi kompetensi pedagogik, kompetensi kepribadian, kompetensi sosial, dan kompetensi profesional yang diperoleh melalui pendidikan profesi. Kompetensi pedagogik ada-

lah kemampuan pemahaman terhadap peserta didik, perancangan, dan pelaksanaan pembelajaran, evaluasi hasil belajar, serta pengembangan peserta didik untuk mengaktualisasikan berbagai potensi yang dimilikinya. Kompetensi kepribadian adalah kemampuan personal yang mencerminkan kepribadian mantap, stabil, dewasa, arif, dan berwibawa, menjadi teladan bagi peserta didik serta berakhlak mulia. Kompetensi profesional adalah penguasaan materi pembelajaran secara luas dan mendalam, yang mencakup

penguasaan materi kurikulum mata pelajaran di sekolah dan substansi keilmuan yang menaungi materinya, serta penguasaan terhadap struktur dan metodologi keilmuannya. Sedangkan kompetensi sosial adalah kemampuan guru berkomunikasi dan bergaul secara efektif dengan peserta didik, tenaga kependidikan, orang tua atau wali peserta didik, dan masyarakat sekitar. “Idealnya guru menguasai empat kompetensi dan sub-kompetensi itu sehingga benar-benar pantas mendapatkan label guru profesional,” kata Herman. O RIDSHA VIMANDA


HARIAN NASIONAL |

SABTU-MINGGU, 26-27 NOVEMBER 2016 | Nomor 1042 Tahun IV

SOSOK & P

A8

ISMAIL – PENDIRI PILAR INDONESIA DAN RUMAH BACA BAKAU

MENYULAM ASA DI DESA PER L

aiknya kampung nelayan, Desa Percut, Percut Sei Tuan, Deli Serdang, Sumatera Utara, dihinggapi persoalan kemiskinan. Ismail yang lahir dan besar di Desa Percut, mafhum tentang kondisi itu. Imbas buta akasara, termasuk minimnya kemampuan membaca, warga seperti terjebak pada lingkaran kemiskinan. Kurangnya kemampuan literasi menyebabkan warga malas membaca. Ismail tergerak. Meyakini membaca sebagai pintu awal melepas jeratan masalah, Ismail berusaha menjadikan anak-anak di Desa Percut terbebas dari buta aksara. Delapan tahun lalu, berbekal niat mengubah kondisi desa, Ismail membentuk Pilar Indonesia. Berselang empat tahun, atau 2012, Ismail mendirikan Rumah Baca Bakau. Bersama relawan dan pemuda setempat, organisasi nirlaba ini mengajak warga untuk meningkatkan kemampuan literasi. Keberadaan Pilar Indonesia dan Rumah Baca Bakau diharapkan Ismail dapat mewujudkan mimpi: meniadakan jarak antara warga dan buku. Tak hanya Ismail, kehadiran Rumah Baca Bakau turut meletupkan mimpi anak-anak di Percut. Tiap sore, bangunan berbentuk rumah khas Sumatera Utara itu tak pernah sepi anak. Sebagian anak ikut kegiatan seni budaya, menggambar, mewarnai, atau belajar mengenal huruf di pelataran rumah. Kakak mentor yang lebih dewasa siap mendampingi para adiknya. Sementara anak lain tampak tenggelam dalam lautan buku di areal rumah bagian belakang.

Areal itu difungsikan sebagai perpustakaan, ruang baca, dan tempat anak belajar. Berbagai jenis buku dikelompokkan berdasar genrenya, seperti fiksi dan nonfiksi. Di Percut, kemiskinan ternyata bukan faktor utama anak-anak putus sekolah. “Mereka putus sekolah karena tak bisa mengikuti proses belajar di sekolah,” tutur Ismail ketika ditemui di Jakarta, beberapa waktu lalu. Kondisi itu dipantik minimnya kemampuan membaca anak. Akibatnya, anak-anak Percut selalu merasa kalah di antara teman sekolah, pun ihwal penguasaan materi pelajaran. Syahdan, anak-anak Percut memilih berhenti sekolah. Umumnya, kasus putus sekolah ketika siswa berada di tahun kedua atau tiga sekolah dasar. Padahal, Ismail mengingatkan, fase tersebut menjadi proses penting dalam pemelajaran: membaca, menulis, dan berhitung. “Sayang sekali mereka justru putus sekolah di masa yang paling genting.” Dari ratusan anak di Percut, mereka yang putus sekolah mencapai puluhan. Alhasil, anakanak tersebut menjadi bagian dari orang dewasa yang memiliki keterbatasan membaca. Tak menyoal jumlah banyak atau kecil, menurut Ismail, kerugian yang terjadi imbas kemampuan membaca sama besarnya. Alhasil, warga harus bergelut dalam lingkaran kemiskinan. Persoalan ini turut menghinggapi keluarga terdekat Ismail. Pada 2012, berniat memutus “lingkaran setan”, Ismail dibantu relawan bergerilya mengenalkan Pilar Indonesia. Kala itu, Ismail

rutin mengajak ibu-ibu untuk berbincang ihwal pentingnya membaca dan berpendidikan. Relawan kemudian mengadakan acara mingguan. Tak langsung serius, kegiatan mingguan diisikan senam untuk seluruh warga. Sementara untuk anak-anak,disediakanberagam permainan tradisional. Setelah ikatan terjalin, kelas baca dimulai. Mulanya, kelas baca hanya memanfaatkan 50 koleksi buku. Kelas dibagi menjadi kelompok kecil dengan mentor. Anak diajak mengenal huruf sebelum merangkai menjadi kata. Beranjak satu tahun, kemampuan membaca anak belum membaik. Minat baca juga belum berubah. “Kami melihat masalah buta aksara belum selesai dengan metode tersebut,” tutur Ismail. Ismail dan sejumlah relawan kembali belajar. Hasilnya, pada 2014, Rumah Baca Bakau mengenalkan metode pemelajaran literasi visual. Metode ini dibawa salah seorang mitra organisasi dari Singapura. “Kami menghabiskan waktu satu tahun untuk pelatihan trainer. Dalam satu tahun kami hanya menerima 50 hingga 70 anak supaya data dan pengajaran bisa detail,” kata Ismail. Teknisnya, literasi visual tak mengurung anak selama beberapa waktu. Anak juga tidak langsung berhadapan dengan buku untuk mengenal aksara. Anak justru diajak bermain di lapangan luas. Anak yang lebih tua menjadi pemimpin bagi siswa yang usianya lebih kecil. Anak-anak kemudian diajak mengenal lingkungan sekitar. Ismail mencontohkan, saat

Perahu akan bersandar di tempat yang teduh, namun anak tidak boleh naik. Perahu akan diisi buku dan perlengkapan audio-visual. mengenalkan kata pohon, anak diajak melihat objek, mengetahui manfaatnya, dan kerugian bila tanpa pohon. Setelah mengetahui objeknya, mentor mengajarkan huruf penyusun dan cara membaca kata pohon. Dalam pelaksanaannya, Ismail membagi kelompok belajar menjadi tiga kelas, A, B, dan C. Setiap kelas dihunikan 20 siswa, dikelompokkan sesuai kemampuan. Kelas A, dihunikan siswa dengan kemampuan membaca paling minim. Kelas B, diisikan siswa sekolah dasar dengan usia minimal enam tahun. Siswa di kelas ini bisa membaca dan menulis, namun masih terbata. Kelas C beranggotakan siswa yang sudah berjenjang SMP atau SMA. Orang dewasa yang ingin meningkatkan kemampuan membaca bisa mengikuti kelas. Kelompok ini fokus pada peningkatan minat, memahami isi, dan menuliskan kembali bacaan dengan kreativitas sendiri.

Kelas C juga memasukkan pengembangan kepribadian, meliputi kepemimpinan dan public speaking. Caranya dengan menginterpretasikan isi bacaan dan menulis ulang lewat beberapa bentuk kegiatan ekspresi, meliputi teater, bermain, dan diskusi dengan media audio visual. Konsep ini membuat senyum Ismail mengulas lebar lantaran kemampuan membaca dan menulis anak meningkat. “Cara pengajaran dan sasarannya spesifik, sehingga pelaksanaanya tepar sasaran.” Kendati demikian, dahaga Ismail belum terpuaskan. Usai meningkatkan minat dan kemampuan membaca, pria kelahiran Deli Serang 36 tahun lalu itu mulai mengembangkan program pemberdayaan masyarakat. Program ini berbasis sumber daya lokal. Tujuannya untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Tak ingin melepas kelas, Ismail menempatkan anggota kelas C, terutama dewasa, untuk ikut memberdayakan masyarakat sekitar. Mimpi Ismail belum berakhir. Master Komunikasi Lingkungan itu ingin menghadirkan perpustakaan digital. E-library, menurut Ismail, tak hanya mengemas buku menjadi paperless, tapi mendekatkan buku pada warga, terutama ibu. “Kami berharap bisa menerapkannya pada 2017. Saat ini mekanismenya masih disusun.” Di Percut, akses komunikasi bukanlah masalah. Alhasil, cita-cita Ismail membuat perpustakaan digital


www.harnas.co

PEMIKIRAN

SABTU-MINGGU, 26-27 NOVEMBER 2016 | Nomor 1042 Tahun IV

A9

RCUT kian terbuka. Kehadiran perpustakaan digital akan membuat batasan antara warga dengan buka amblas. Itu karena warga Percut bisa mengakses buku lewat becak pustaka dan perahu pintar. Becak pustaka beroeprasi dua minggu sekali, mengelilingi tempat tinggal warga. Ihwal kenapa becak, itu karena moda transportasi itu mampu menyambangi gang yang sulit dijangkau mobil atau kendaraan bermotor. Sedangkan perahu pintar ditujukan bagi warga dan anak yang bermain di sepanjang muara. “Perahu akan bersandar di tempat yang teduh, namun anak tidak boleh naik. Perahu akan diisi buku dan perlengkapan audio-visual,� tutur Ismail. Ihwal asal anggaran, Rumah Baca Bakau bekerja sama dengan pemerintah daerah dan perusahaan lewat dana sosial. Bahkan, Rumah Baca Bakau turut mendapat bantuan donatur dari Singapura. O ROSMHA WIDIYANI

ISMAIL Desa Kolam, Kabupaten Deli Serdang, 14 Oktober 1980 JEJAK PENDIDIKAN Master Komunikasi Lingkungan University of Texas at El Paso, Amerika Serikat Sarjana Kehutanan Universitas Sumatera Utara

FOTO-FOTO: DOKUMENTASI PRIBADI

JEJAK ORGANISASI Relawan program pendidikan Relawan program sosial Relawan konservasi alam Relawan pemberdayaan masyarakat di Sumatera Utara dan Aceh


HARIAN NASIONAL | www.harnas.co

SABTU-MINGGU, 26-27 NOVEMBER 2016 | Nomor 1042 Tahun IV

A10 JABODETABEK kilas PELAJAR SMP TERLIBAT TAWURAN

2017, Honor Guru Kontrak Naik

PANWASLU Kabupaten Bekasi dan Satpol PP gencar melakukan penertiban alat peraga kampanye (APK). “Pencopotan APK terus dilakukan karena tidak memiliki izin dan melanggar aturan KPU,” kata Ketua Panwaslu Kabupaten Bekasi Akbar Khadafi, Jumat (25/11). Menurut dia, pencopotan dimulai dari Jalan Protokoler Kabupaten Bekasi yang menjadi titik utama tim pemenangan dan relawan calon. Dugaan APK yang terpasang di pinggir-pinggir jalan protokol tersebut menggunakan uang pribadi, karena KPU belum memberikan APK dan bahanbahan untuk berkampanye. “Padahal APK dan bahan kampanye belum dibagikan kepada pasangan calon sampai saat ini,” ungkapnya. O ANTARA

Program 1.000 Taman belum Matang DPRD Kota Bekasi mengkritisi Program 1.000 Taman yang tidak dibarengi perencanaan perawatan matang. “Jumlah armada penyiram taman yang dimiliki Dinas Pemakaman, Pertamanan, dan Penerangan Jalan Umum saat ini hanya tujuh unit untuk menangani 1.000 taman, itu kan tidak realistis,” kata anggota Komisi B DPRD Kota Bekasi Ronny Hermawan, Jumat (25/11). Menurut dia, situasi itu memperlihatkan ketidakmatangan perencanaan program kerja. “Tidak mungkin satu armada penyiram taman menangani sekitar 150 taman per hari,” ujarnya. Bila tetap dibiarkan, Ronny menilai, akan terkesan Program 1.000 Taman Pemkot Bekasi yang digarap mulai 2015 hingga 2018 terkesan pencitraan. O ANTARA

Mau Urus SIM, Mari Sini... SEPERTI biasanya, lalu lintas di Jalan Ampera Raya, Jakarta Selatan, disesaki kendaraan. Di pelataran Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, aktivitas tampak sama sibuknya. “Pengadilan, pengadilan? Sini yuk parkir dulu,” sergah Umar—bukan nama sebenarnya—di depan Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Jumat (25/11). Mengenakan topi hitam, dipadankan dengan celana jeans dan kaos cokelat, Umar menawarkan jasa pengurusan tilang. “Ya, parkir di situ saja, sini saya rapihkan. Mau urus apa, SIM motor atau mobil?” kata Umar. Begitu motor terstandar rapih, Umar langsung mengeluarkan jurus. Umar menjanjikan pengambilan tilang SIM atau STNK sekadar memerlukan waktu 10-15 menit. Jika urusan pengadilan dilakukan tanpa jasa perantara, sebutnya, memakan waktu seharian. “Sudah sama saya saja, lama kalau antre sendiri. Sama saya bisa 10-15 menit. Paling lama, apesnya, 30 menitlah,” begitu Umar merayu. Ihwal harga, Umar punya rentang, dari Rp 120 ribu sampai Rp 200 ribu. Harga tergantung pasal yang disangkakan kepada pelanggar. Saat itu, Umar memasang tarif sekadar Rp 130 ribu untuk menyelesaikan persoalan. Saban Jumat, antrean warga yang hendak mengurus tilang lebih panjang ketika hari lain. Harga yang dipatok Umar berbeda ketika memilih prosedur resmi, setidaknya sebesar Rp 100 ribu. “Tapi kan lama banget,” kata Umar. Ihwal alasan menggunakan jasa Umar dan sejumlah

rekannya mampu memangkas waktu, lelaki berkulit hitam itu berujar memiliki “orang dalam”. Akses itu yang membuat Umar berani menyatakan bisa mengurus tilang sekadar 10 menit. “Tapi tunggu habis Jumatan dulu. Soalnya masih rame. Kalau sekarang, kemungkinan besar masih ribet orangnya.” Di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, profesi serupa Umar mudah ditemui. Tak malumalu, para penawar jasa itu melancarkan rayuan secara terangterangan. Tapi, gerak Umar dan rekan-rekannya sekadar sibuk pada pagi. Selepas siang hingga sore, mereka menghilang. Saat HARIAN NASIONAL coba menjauh dari Umar, seorang lelaki langsung menghampiri. “Pekgo (Rp 150 ribu), SIM motor kan,” sergahnya. Ketika ditawar, pria paruh baya itu lantas pergi. “Enggak bisa, sudah harga segitu.” Kehadiran Umar di pengadilan negeri memantik dua reaksi. Di satu sisi, tak jarang pengendara yang terkena sanksi tilang memanfaatkan jasa Umar. Sebagian lainnya, mengaku tak nyaman. Fitrah (19), misalnya. Mahasiswi universitas swasta di Jakarta itu mengaku terganggu dengan para penawar jasa. Fitrah, saat ditemui di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, tengah mengurus sanksi. “Ditawarin Rp 150 ribu tadi, katanya cuma ambil untung Rp 20 ribu. Tidak mungkin banget, pasti sisanya masuk ke kantong orang dalem. Kalau urus sendiri aja cuma Rp 100 ribu,” ujarnya. Kendati harus mengantre ketika melewati prosedur resmi, Fitrah mengatakan tak masalah. Dadan (25), warga Pasar

Prioritas utama kami (pemberantasan pungli) pada pelayanan perizinan dan pengadaan barang. Itu yang paling rawan.

HARNAS | FILES

Pelanggaran APK Banyak Ditemukan

Puluhan siswa SMP diamankan petugas Polres Metro Tangerang usai tawuran, Jumat (25/11). Sebanyak 65 pelajar dari enam sekolah di Tangerang diamankan karena terlibat tawuran pelajar. Usai diamankan, para pelajar didata dan dihukum menyanyikan lagu perjuangan Indonesia.

ANTARA | LUCKY R

WALI Kota Bekasi Rahmat Effendi menjanjikan kenaikan honor bagi 2.469 guru kontrak sebesar 50 persen lebih mulai Januari 2017. “Kebijakan ini merupakan upaya kami untuk meningkatkan keprofesionalan guru. Jika guru sejahtera, tentunya akan lebih profesional dalam mendidik siswa,” kata Rahmat, Jumat (25/11). Adapun tunjangan daerah bagi para guru pada 2017 ditingkatkan menjadi Rp 3,4 juta, atau naik 50 persen dari 2016 sebesar Rp 2 juta per bulan. Menurut Rahmat, kebijakan tersebut untuk membuktikan bahwa tidak ada dikotomi antara guru berstatus TKK atau aparatur sipil negara. O ANTARA

SONI SUMARSONO PLT GUBERNUR DKI JAKARTA

Minggu, juga sedang mengurus sanksi tilang di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan imbas terjaring razia di kawasan Ragunan. Ihwal keberadaan Umar dan rekanrekannya, “ganggu. Tapi kalau orang yang enggak punya banyak waktu pasti terbantu,” sambung Dadan. Kepala Humas Pengadilan Negeri Jakarta Selatan I Made Sutrisna mengakui, profesi serupa Umar banyak ditemui di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan. Jumlahnya, ia mengaku tak bisa dihitung. Kendati demikian, ia menilai keberadaan perantara tak mengganggu proses hukum, termasuk jumlah penebusan barang yang disita. Itu karena denda pelanggar telah ditentukan sesuai aturan. “Kan mereka cuma jadi semacam perwakilan saja.” Ihwal dugaan keterlibatan aparatur pengadilan, seperti yang dituturkan Umar dengan “orang dalam”, Sutrisna menyatakan belum ada temuan. “Kami pantau

terus, kalau ada yang terbukti menerima, ini bagian dari kejahatan pidana,” katanya. Guna meminimalisasi praktik minor, Sutrisna mengimbau warga untuk mengurus sanksi pelanggaran lewat prosedur resmi. Prosedur resmi, menurut dia, “biar mendidik masyarakat. Kan denda manfaatnya kembali ke negara juga.” Ihwal keberadaan pungutan liar, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta sudah menyatakan perang. Sikap itu ditandai dengan penerjunan 100 intelijen yang menjadi bagian dari Tim Sapu Bersih Pungli. Pada tahap awal, Pelaksana Tugas Gubernur DKI Jakarta Soni Sumarsono menuturkan, Tim Saber Pungli memprioritaskan pemberantasan pungli pada dua areal. “Prioritas utama kami (dalam pemberantasan pungli) pada pelayanan perizinan dan pengadaan barang. Itu yang paling rawan,” jelas Soni dikonfirmasi HARIAN NASIONAL. Analisis Kementerian Dalam Negeri, setidaknya terdapat tujuh areal rawan pungli, yakni perizinan, kepegawaian, pendidikan, dana desa, pelayanan publik, hibah dan bantuan sosial, serta pengadaan barang dan jasa. Dari ketujuh areal, menurut Soni, perizinan dan pengadaan barang memiliki kerentanan tertinggi. Alhasil, sebanyak 100 petugas yang diterjunkan lebih banyak menyasar dua areal tersebut. “Cuma enggak bisa dikasih tahu jumlahnya, kan semacam intelijen,” tuturnya. Soni optimistis Jakarta pada 2017 akan terbebas dari pungli. O TEGAR ALFIAN | EGIS YULIANTI


HARIAN NASIONAL | www.harnas.co

SABTU-MINGGU, 26-27 NOVEMBER 2016 | Nomor 1042 Tahun IV

4\SHP 6R[VILY

DDT MANGGARAI CIKARANG

Batik Air

REALISASI MOLOR 3 TAHUN » A13

Terbang ke

4LYH\RL :VYVUN dari

:6,2(956 /(;;( /(304 7,9+(5( 2<:<4(

Niaga Unggas Rugikan Peternak Aturan Kementerian Pertanian dinanti. JAKARTA (HN) Imbas tata niaga unggas yang dinilai rusak memicu peternak rakyat merugi. Perusahaan besar merebut pangsa penjualan ayam akibat harga anak ayam (day old chicken/DOC) mahal. Bendahara Gabungan Organisasi Peternak Ayam Nasional (GOPAN) Setya Winarno mengatakan, sejak 2013 hingga 2016 tidak jarang pengusaha lokal gulung tikar. “Hingga 31 Oktober kami rugi 0,5 persen. Bagaimana temanteman lain dalam skala nasional. Berapa kerugiannya,” kata Setya kepada HARIAN NASIONAL di Jakarta, Jumat (25/11). Saat ini harga DOC final stok atau siap pelihara mencapai Rp 5.200 hingga Rp 5.750 per ekor. Harga jual ayam di pasar mencapai Rp 15 ribu-Rp 15.500 per kilogram. Padahal harga ayam sesuai Harga Patokan Pemerintah (HPP) Rp 18 ribu per kilogram. Akibatnya peternak merugi sekitar Rp 2.500-Rp 3.000 per kilogram. “Jika harga ayam turun, harga DOC final stok juga turun. Ini karena sudah rusak tata niaga unggas,” kata dia. Setya menyebut, kerugian akibat kenaikan harga DOC menguras anggaran peternak lokal. Contohnya, peternak rugi setidaknya Rp 7,5 miliar jika per ekor DOC rugi Rp 500 dan jumlah kebutuhan ayam peternak lokal sebanyak 15 juta. “Itu hitungan satu minggu. Belum kalau tahunan, bisa dibayangkan. Makanya banyak yang gulung tikar,” ujar Setya. Ia berharap Kementerian Pertanian memiliki keberpihakan kepada peternak lokal. Peraturan yang mengatur perunggasan ha-

rus segera diselesaikan. Hingga saat ini peternak menunggu keputusan Menteri Pertanian. “Sebenarnya janjinya sudah dari Maret tahun ini. Tapi sudah delapan bulan belum juga dilaksanakan peraturannya. Kami berharap segera. Kalau misalkan telat ya jangan sampai lama begitu,” kata dia. Ketua Gabungan Pengusaha Pembibitan Unggas (GPPU) Krissantono mengatakan, pengusaha pembibitan setuju dengan upaya pemerintah mengatur tata niaga unggas, termasuk harga DOC. Namun harus ada pengecekan terkait isi peraturan. Kementan diminta berkonsultasi dengan Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU) terkait kekuatan peraturan di bawah Surat Keputusan (SK) Dirjen Peternakan ataupun Peraturan Menteri Pertanian (Permentan). “Saya tidak menentang perjuangan peternak kecil dan kami juga mau bantu, tapi harus memperhatikan perundangan. Jangan sampai seperti yang pernah terjadi. Kami trauma karena dianggap kartel dengan melakukan afkir dini pada induk ayam. Kami kena denda hampir Rp 200 miliar lebih,” ujar Kris kepada HARIAN NASIONAL. Menurut Kris, sebetulnya peraturan yang mengatur produksi peternakan sudah ada, yakni Permentan 26/2016. Saat ini peraturan tersebut mendapatkan koreksi dari KPPU. Hasil koreksi ditunggu semua pihak, termasuk GPPU. “Saya sangat berharap aspek yuridisnya jangan sampai merugikan pihak lain. Aspek konteksnya kami sangat dukung,” kata dia. O ELVI ROBIATUL ADAWIYAH

PAMERAN WARALABA INDONESIA Presiden Joko Widodo (kanan) berbincang dengan pemilik waralaba Coffee Toffee Odi Anindito saat pembukaan Indonesia Franchise and SME Expo (IFSE) 2016 di Jakarta, Jumat (25/11). Pemerintah mendorong pelaku usaha untuk membantu peningkatan jumlah dan daya saing waralaba nasional. ANTARA | PUSPA PERWITASARI

Ongkos Produksi Ayam Ditekan KENAIKAN harga pakan dinilai memicu lonjakan harga anak ayam (day old chicken/DOC). Biaya produksi saat ini sudah mencapai Rp 4.250-Rp 4.500 per DOC. “Saat ini meningkat sekitar 10 persen. Harga pakan naik karena bahannya masih tergantung dengan impor mulai dari jagung dan lainnya,” ujar Ketua Gabungan Pengusaha Pembibitan Unggas (GPPU) Krissantono kepada HARIAN NASIONAL. Ia mengakui, kenaikan harga DOC juga dipengaruhi lonjakan ongkos transportasi. Semakin jauh jarak antara peternakan bibit dengan peternak lokal memicu ongkosnya semakin besar. Selain itu distributor yang bermain dibalik harga DOC. Peternak lokal yang langsung membeli dari pembibit akan mendapatkan harga asli. “Kalau beli dari pihak kedua atau ketiga jadi beda, mereka ambil margin. Kenapa harga DOC di daerah satu dan lain beda, ya karena itu,” kata Kris. Ia telah mengimbau anggota GPPU untuk memberikan harga

STRUKTUR BIAYA PERUSAHAAN UNGGAS (%) 7,76 1,36 3,17 79,93 2,77 5,02

Upah/gaji BBM Listrik & air Pakan Obat-obatan Lainnya

Sumber: Badan Pusat Statistik 2015

wajar. Jangan sampai peternak lokal merugi karena harga DOC terlampau tinggi. “Saya sudah imbau ke anggota jual Rp 4.800, ada untung meski sedikit daripada nanti ribut-ribut lagi.” Direktur Jenderal Peternakan dan Kesehatan Hewan (PKH) Kementerian Pertanian (Kementan) enggan membalas pertanyaan dari HARIAN NASIONAL. Bendahara Gabungan Organisasi Peternak Ayam Nasional (GOPAN) Setya Winarno

mengatakan, pemerintah harus membuat kebijakan yang berpihak pada rakyat untuk melindungi peternak lokal dalam skala UMKM. Peternak menuntut stabilisasi harga dan pasokan DOC dengan peraturan minimal pengusaha besar memasok 50 persen kepada peternak. “Selain itu penjualan DOC harus dipisahkan dari pengusaha besar. Jangan masuk juga ke pasar becek. Mereka kan punya banyak modal, mending ekspor,” kata dia. Selama ini empat pilar bisnis unggas, yakni pakan ternak, bibit ayam atau DOC, obat ayam, dan budidaya masing-masing memiliki persentase keuntungan 25 persen. Pengusaha besar telah menguasai 75 persen dari total perunggasan nasional. Pengusaha besar memiliki budidaya induk ayam mulai dari induk ayam sampai grand stok (buyut ayam). “Dulu kami menguasai 75 persen dan pengusaha besar dapat 25 persen. Tapi semenjak era Presiden Gus Dur hingga saat ini justru kebalikan,” ujar Setya. O ELVI ROBIATUL ADAWIYAH


HARIAN NASIONAL | www.harnas.co

SABTU-MINGGU, 26-27 NOVEMBER 2016 | Nomor 1042 Tahun IV

A12 EKONOMI likuiditas STOK BERAS AKHIR TAHUN

Data Tebu Online Dikembangkan KEMENTERIAN Pertanian (Kementan) bekerja sama dengan Kementerian Pertanian dan Urusan Pedesaan Korea Selatan (Korsel) mengembangkan sistem pengelolaan data pangan nasional untuk tebu industri secara online. Kepala Bidang Data Komoditas, Pusat Data, dan Sistem Informasi Kementan Leli Nuryati mengatakan, penerapan sistem pengelolaan data pangan nasional untuk tebu industri tersebut berkaitan dengan sistem pelaporan data tebu nasional sehingga bisa disajikan secara cepat dan akurat kepada seluruh stakeholder. “Di sisi lain, bisa memprediksi permasalahan dalam pengembangan tebu dan kapan akan terjadi surplus,” katanya dalam keterangan, Jumat (25/11). O ELVI ROBIATUL ADAWIYAH

Global Pengaruhi Pelemahan Rupiah PELEMAHAN nilai tukar rupiah sepanjang Kamis dan Jumat bukan karena sentimen pasar dari rencana demonstrasi pada 2 Desember 2016 dan isu penarikan uang tunai secara masif. “Penarikan uang itu tidak ada isu. Perbankan sehat, likuditas baik. (Pelemahan) karena faktor di luar negeri,” ujar Gubernur Bank Indonesia Agus Martowardojo di Surabaya, Jawa Timur, Jumat (25/11). Pelaku pasar yakin Bank Sentral Amerika Serikat (AS) The Federal Reserve akan menaikkan suku bunga acuan pada 14 Desember. Hal itu membuat pergerakan arus modal ke AS dan memperkuat kurs dolar AS serta memperlemah mata uang nondolar AS, termasuk rupiah yang menginjak Rp 13.500 per dolar AS pada Kamis (24/11) dan Jumat . O INTAN NIRMALA SARI

kamus bisnis ABANDONMENT Penyerahan secara sukarela properti yang merupakan milik sendiri maupun yang disewakan, tanpa menyebutkan penggantinya sebagai pemilik atau penyewa. Properti itu biasanya akan kembali pada orang yang berkepentingan sebelumnya atau bila tidak ada pemiliknya yang jelas, kepada negara.

Pekerja mengangkut beras di gudang Bulog Subdivre Malang-Pasuruan, di Gadang, Malang, Jawa Timur, Jumat (25/11). Bulog subdivre Malang-Pasuruan mencatat persediaan beras hingga akhir tahun berjumlah 23 ribu ton dan dinyatakan aman hingga enam bulan ke depan. ANTARA | ARI BOWO SUCIPTO

Pemahaman Obligasi Pemda Minim Kesulitan terutama dalam pengelolaan. JAKARTA (HN) P e m e r i n t a h baru mengeluarkan obligasi sebesar Rp 1.600 triliun dari total kebutuhan terhadap produk domestik bruto (PDB) yakni Rp 11 ribu triliun. Itu artinya, porsi utang pemerintah baru mencapai 28 persen terhadap PDB. Pencapaian itu relatif kecil dibandingkan tingkat utang Jepang yaitu 200 persen terhadap PDB. Negara, baru menerbitkan obligasi dari pemerintah pusat. “Sampai sekarang yang belum menerbitkan obligasi yaitu pemerintah daerah,” kata Deputi Gubernur Senior Bank Indonesia (BI) Mirza Adityaswara di Surabaya, Kamis (24/11). Padahal, penerbitan obligasi daerah bisa menjadi sumber pembiayaan alternatif selain bank untuk men-

dorong pembangunan ekonomi daerah. Menurut Mirza, penerbitan obligasi daerah memungkinkan biaya obligasi lebih rendah dibandingkan bunga pinjaman bank. Namun, ada konsekuensi yaitu pemda dituntut melakukan transparansi. “Pertanyaannya apakah pemda siap untuk transparan?” katanya. Advisor Grup Dukungan Strategis Dewan Komisioner Bidang Pengembangan Bisnis/Industri Pasar Modal Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Djustini Septiana mengatakan, dua hal yang dibutuhkan untuk pembiayaan ekonomi daerah yakni modal dan pemerintah. Terkait modal pembiayaan melalui penerbitan surat berharga sudah dirancang sejak 15 tahun lalu, namun, realisasinya belum terjadi hingga saat ini. “Masalah ada pada data OJK yang diaudit Badan Pemeriksa

Kapasitas PLTP Ditambah 255 MW JAKARTA (HN) – Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) menargetkan tambahan kapasitas untuk Pembangkit Listrik Tenaga Panas Bumi (PLTP) pada 2017 sebanyak 255 Megawatt (MW). Jika berhasil, kapasitas tenaga panas bumi di Indonesia menjadi 1.908,5 MW dari sebelumnya 1.513,5 MW. “Kapasitas PLTP akan mencapai lebih dari 1.900 MW. Jumlah ini akan menyalip posisi Filipina sebagai negara yang mempunyai panas bumi terbesar kedua di dunia,” kata Direktur Panas Bumi Direktorat Jenderal Energi Baru Terbarukan dan Konser vasi Energi (EBTKE) Kementerian ESDM Yunus Saefulhak di Jakarta, Jumat (25/11).

Menurut dia, proyek PLTP yang beroperasi tahun 2017 di antaranya PLTP Dieng dengan kapasitas 10 MW, PLTP Sarula unit 2 (110 MW), PLTP Ulubelu unit 4 (55 MW), PLTP Lahendong skala kecil (5 MW), PLTP Lumut Balai unit 1 (55 MW), dan PLTP Lahendong unit 6 (20 MW). Selain itu, proyek PLTP Karaha berkapasitas 30 MW yang direncanakan beroperasi tahun ini, namun, diundur menjadi Maret 2017. Direktur Jenderal EBTKE Kementerian ESDM Rida Mulyana mengatakan, dibutuhkan kerja sama dari berbagai pihak terutama di Kementerian ESDM untuk menyukseskan program EBT. Sebab, perlu ada treatment khusus bagi daerah-daerah per-

Keuangan (BPK) sehingga pemda berpikir ulang untuk terbitkan obligasi,” ujarnya. Masalah lain sudah ada direksi kepada pemda tetapi mereka masih belum paham obligasi. “Jadi, bagaimana mau mengeluarkan obligasi daerah?” kata Djustini. Selama ini OJK bersama Kementerian Keuangan terus melakukan sosialisasi pembiayaan daerah kepada Pemda. Namun, saat dilakukan pengujian, banyak Pemda mengalami kesulitan memahami obligasi terutama dalam pengelolaan. “Pemda ada ketakutan, tetapi bukan hanya pemda pemahamannya kurang, DPRD lebih lagi, tidak mengerti sama sekali,” katanya kepada HARIAN NASIONAL. OJK, kata Djustini, melakukan pelatihan kepada pemdapemda potensial untuk menerbitkan obligasi. Namun, tidak

semua pemda potensial menerbitkan obligasi daerah. Ekonom Universitas Brawijaya Candra Fajri Ananda mengatakan, obligasi daerah mampu menjadi alternatif potensial bagi pembangunan ekonomi daerah. Beberapa tantangan harus dihadapi Pemda untuk mendorong pengembangan obligasi daerah. Tantangan tersebut di antaranya regulasi perlu diperjelas, mendorong manajemen risiko yang terukur, pengendalian isu lingkungan, mekanisme kelembagaan yang adil dan transparan, serta stabilisasi politik. “Keterbatasan pendapatan dalam APBD membuat pemda kesulitan memenuhi belanja idealnya. Padahal, percepatan pembangunan ekonomi suatu daerah bergantung pada pembiayaan, perlu ada alternatif pembiayaan,” ujar Candra. O INTAN NIRMALA SARI

KAPASITAS TERPASANG PLT EBT S.D TAHUN 2015 No

Jenis Energi

1 2 3 4 5

Panas Bumi Air Mini & Mikro Hidro Bioenergi Surya

6

Angin

TOTAL

Kapasitas Terpasang (MW)

Potensi 295,544.00 75,091.00 19.385.0 32,654.00 207,898.00 (4,80 kWh/m2/day) 60,647.00 (_> 4 m/s) 443,208.00

Pemanfaatan (persen)

1,438.50 5,143.70 188.1 1,767.10 85.00

4.87 6.74 0.97 5.41 0.04

2.40

0.004

8,624.90

1.95

Sumber: Direktorat Jenderal Energi Baru Terbarukan (EBT) dan Konservasi Energi Kementerian ESDM

batasan. “Pasti ada jalan keluar. Keamanan juga jadi perhitungan.” Direktur Institute for Essential Services Reform Faby Tumiwa mengatakan, sangat mungkin pemerintah menambah kapasitas PLTP setiap tahun. Sebab, mau tidak mau EBT di Indonesia harus segera dikembangkan. Hanya, di sisi lain, pembangunan EBT khususnya panas bumi mempunyai banyak kendala. Seperti risiko eksplorasi yang menyurutkan niat para

pengembang, perizinan yang rumit, dan pembiayaan proyek yang cukup besar. “Selain itu penolakan masyarakat juga masih ada karena banyak yang belum memahami manfaat panas bumi,” tuturnya kepada HARIAN NASIONAL. Menurut dia, PLTP ramah lingkungan dan berpotensi besar di Indonesia. “Tapi dari segi investasi, PLTP memang cukup mahal dan risikonya tinggi,” kata dia. O DEDY DARMAWAN NASUTION


HARIAN NASIONAL | www.harnas.co

SABTU-MINGGU, 26-27 NOVEMBER 2016 | Nomor 1042 Tahun IV

EKONOMI A13 likuiditas

Pelni Berlayar Lagi ke Padang

Fasilitas Layanan KAI Diverifikasi DIREKTORAT Jenderal Perkeretaapian Kementerian Perhubungan (Kemenhub) memverifikasi sejumlah fasilitas pelayanan di Daerah Operasi 9 Jember, Jawa Timur, Selasa (22/11) hingga Jumat (25/11). “Tujuh stasiun dan tujuh rangkaian kereta api (KA) diverifikasi terkait fasilitas pelayanan di wilayah kerja Daop 9 untuk persiapan angkutan Natal dan Tahun Baru,” kata Manajer Humas Kereta Api Indonesia (KAI) Daerah Operasi (Daop) 9 Lukman Arief di Jember, Jumat (25/11). Menurut dia, tujuh kereta yang diverifikasi fasilitas pelayanannya di atas kereta di antaranya KA Mutiara Timur jurusan Surabaya-Banyuwangi, KA Mutiara Timur jurusan Banyuwangi-Surabaya, dan KA Sri Tanjung jurusan Banyuwangi-Yogyakarta,

PROGRESS PEMBANGUNAN LRT PALEMBANG Pembangunan infrastruktur Light Rail Transit (LRT) atau kereta ringan di Palembang, Sumatera Selatan, Jumat (25/11). Pembangunan infrastruktur LRT sepanjang 23,5 km tersebut sudah mencapai 22,7 persen. Pengerjaan terus dikebut agar dapat selesai sebelum Asian Games 2018. ANTARA | NOVA WAHYUDI

O ANTARA

Kecelakaan Kereta Didata PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daerah Operasi VI Yogyakarta mencatat 24 kasus kecelakaan di pelintasan kereta sepanjang tahun ini dengan kasus terakhir terjadi Kamis (24/11) di Stasiun Patukan. “Kasus kecelakaan kereta terjadi karena banyak hal. Dari catatan kami, kasus terbanyak justru kecelakaan kereta karena orang,” kata Manajer Humas KAI Daerah Operasi VI Yogyakarta Eko Budiyanto di Yogyakarta, Jumat (25/11). Berdasarkan catatannya, hingga saat ini telah terjadi 12 kasus kecelakaan kereta karena orang, enam kali oleh sepeda motor, empat kali oleh mobil, satu kali oleh sepeda, dan satu kali oleh backhoe. O ANTARA

Buffettology

Sebuah saham tidak akan mengetahui bahwa Anda memilikinya. Karya Mary Buffett dan David Clark, PT Gramedia Pustaka Utama, 2009.

DDT MANGGARAI CIKARANG

Realisasi Molor 3 Tahun JAKARTA (HN) Pembangunan Double Double Track (DDT) Manggarai-Cikarang masih terkendala teknis. Kementerian Perhubungan (Kemenhub) sulit merealisasikan pembangunan dalam waktu dekat. Sekretaris Direktorat Jenderal Perkeretaapian Kemenhub Popik Montanasyah mengatakan, kendala teknis di Stasiun Manggarai karena stasiun itu sudah terlampau padat. “Kalau kita kerjakan, kita ambil satu track bisa terpangkas 30-40 frekuensi perjalanan per hari,” katanya di Jakarta, Jumat (25/11). Selama ini lebih 800 perjalanan Kereta Api (KA) per hari di Stasiun Manggarai. Perjalanan kereta akan antre panjang jika proyek tersebut direalisasikan. Rencana pembangunan DDT sejak tahun 2000 kemudian disahkan pada 2006. Sejak itu, pembangunan DDT ManggaraiCikarang terpaksa ditunda. Padahal rencananya DDT akan dapat beroperasi tahun ini. “Kita molor tiga tahun, paling cepat 2019 mulai beroperasi,” ujarnya. Popik mengaku telah merapatkan persoalan ini dengan Kementerian Luar Negeri dan Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas). Solusi jangka pendek, lokasi parkir kereta akan dipindah ke Stasiun Jatinegara dan Stasiun Bungur. “Manggarai

BIAYA PEMBANGUNAN JALUR GANDA KERETA MANGGARAI-BEKASI: Rute Manggarai - Jatinegara Jatinegara- Bekasi Bekasi - Cikarang

Panjang 3 kilometer 15 kilometer 17 kilometer

Anggaran n Rp 2,44 triliun Rp 1,46 triliun Rp 2,5 triliun

Sumber: Kementerian Perhubungan

akan dirancang sedemikian rupa agar semuanya tidak berhimpit,” katanya. Praktisi Perkeretaapian dari Unika Soegijapranata Djoko Setijowarno mengatakan, perjalanan KA jarak jauh bisa diberangkatkan dari Stasiun Cipinang sementara selama pekerjaan di Stasiun Manggarai. Menurut dia, pemerintah terlambat mengantisipasi peningkatan perkembangan perjalanan kereta per tahun. Padahal proyek ini sudah dirancang sejak awal tahun 2000. Solusi memindahkan lokasi parkir kereta tidak begitu berdampak baik. Jumlah perjalanan tidak berkurang sehingga tetap menghambat pekerjaan. “Walaupun anggaran besar, ini sulit karena terlalu banyak kendala,” ujarnya. Untuk memperlancar proses pembangunan DDT, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi meminta PT Kereta Api Indonesia (KAI) mempercepat pekerjaan. Misalnya dengan menerapkan pengerjaan menjadi tiga shift. “Kami minta

KAI bekerja lebih kooperatif supaya kontraktor bekerja lebih nyaman dan punya ruang,” katanya. Jalur DDT ManggaraiCikarang rencananya membentang sepanjang 38 kilometer (km) mulai dari Stasiun Manggarai, Stasiun Bekasi, Stasiun Telaga Murni, hingga Stasiun Cikarang. Pengerjaan proyek dibagi tiga paket. Paket A dari ManggaraiJatinegara dengan anggaran Rp 2,5 triliun. Paket A menggunakan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) melalui Surat Berharga Syariah Negara (SBSN). Paket B1 Bekasi-Cikarang dengan anggaran Rp 2,6 triliunRp 3 triliun. Paket ini dibiayai pinjaman Jepang. Paket B21 Jatinegara-Bekasi Rp 1 triliun dengan pembiayaan APBN. Budi mengatakan, progress pembangunan bagian pertama Manggarai-Jatinegara mencapai 30 persen. Bagian kedua, Jatinegara-Bekasi 10 persen dan bagian ketiga Bekasi-Cikarang 70 persen. O DIAN RISKI ROSMAYANTI

JAKARTA (HN) – PT Pelayaran Indonesia (Pelni) kembali melayani pelayaran ke Padang, Gunung Sitoli, dan Sibolga Sumatera Barat. Pelayaran diberangkatkan dari Pelabuhan Tanjung Priok mulai 20 Desember 2016. Direktur Operasi Pelni Capt Daniel E Bangonan mengatakan, pelayaran untuk melayani permintaan masyarakat pada angkutan Natal 2016 dan Tahun Baru 2017. Pelni akan mengoperasikan KM Lawit ke Padang, Gunung Sitoli, dan Sibolga. “Kapal tersebut dua kali pelayaran pada pra Natal 2016 & Tahun baru 2017,” katanya di Jakarta, Jumat (25/11). Kapal tipe 1.000 pax buatan Jerman pada 1985 itu akan berangkat dari Pelabuhan Tanjung Priok Jakarta pada Selasa (20/12) pukul 01.00 dini hari. Kapal tiba di Padang, Kamis (22/12) pukul 05.00 WIB, Gunung Sitoli pada Jumat (23/12) pukul 05.00 WIB dan tiba di Sibolga pada hari yang sama pukul 14.00 WIB. Kapal langsung kembali dari Sibolga ke Jakarta dengan berangkat pukul 16.00 WIB. Tiba di Padang pada Sabtu (24/12) pukul 11.00 WIB kemudian berangkat kembali pukul 15.00 WIB dan tiba di Tanjung Priok, Senin (26/12) pukul 19.00 WIB. Pelayaran kedua berangkat dari Tanjung Priok pada Rabu (4/1) pukul 01.00 WIB, tiba di Padang Sabtu (7/1) pukul 05.00 WIB, Gunung Sitoli pada Minggu (8/1) pukul 05.00 WIB, dan Sibolga pukul 14.00 WIB. Kapal kembali ke Jakarta dari Sibolga pada Minggu (8/1) pukul 16.00 WIB dari Padang , Senin (9/1) pukul 15.00 WIB dan tiba di Tanjung Priok Jakarta, Rabu (11/1) pukul 19.00 WIB. Manager Komunikasi dan Hubungan Kelembagaan Pelni Akhmad Sujadi mengatakan, sebelumnya pernah melayani pelayaran ke Padang seturut harga tiket pesawat lebih murah dari tiket kapal. “Setelah penumpang kita semakin turun, pelayaran akhirnya kami hentikan lima tahun lalu,” katanya. Selama ini Pelni hanya melayani rute ke Padang, Sumatera Barat setahun sekali sesuai permintaan masyarakat. Kerinduan warga Padang, Gunung Sitoli, dan Sibolga yang tinggal di Jakarta akan terobati dengan pelayaran kapal Pelni. O DIAN RISKI ROSMAYANTI


HARIAN NASIONAL | www.harnas.co

SABTU-MINGGU, 26-27 NOVEMBER 2016 | Nomor 1042 Tahun IV

A14 NUSANTARA

12,7 Juta Hektare untuk Hutan Sosial LAMPUNG (HN) P e m e r i n t a h memprioritaskan program perhutanan sosial terkait upaya menurunkan emisi gas rumah kaca. Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) Siti Nurbaya mengatakan, kawasan hutan seluas 12,7 juta hektare atau 10 persen dari total hutan di Indonesia telah dialokasikan untuk perhutanan sosial. “Sekitar 1,6 juta hektare kawasan hutan juga telah diberikan Penepatan Areal Hutan hingga Oktober 2016. Penetapan diikuti dengan pengelolaan oleh 1.737 kelompok usaha perhutanan sosial,” kata Siti dalam Simposium Internasional Lingkungan Hidup di Lampung, Jumat (25/11). Dia menjelaskan, langkah tersebut didukung dengan diterbitkannya Peraturan Menteri LHK guna mempercepat implementasi program tersebut. Skema yang diberikan untuk mengelola hutan tersebut yaitu dalam bentuk hutan desa, hutan kemasyarakatan, hutan tanaman rakyat, hutan rakyat, hutan kemitraan, dan alokasi pencadangan hutan adat. “Perhutanan sosial salah satu upaya menjaga keutuhan hutan karena dengan kelestarian hutan akan menjaga kenaikan suhu di bawah dua derajat celcius atau 1,5 derajat celcius, sehingga dampak perubahan iklim tak terlalu masif terjadi,” katanya. Menurut Siti, sejumlah kebijakan lainnya juga digagas guna mendukung target penurunan emisi gas rumah kaca. Kebijakan

kilas Relawan BPBD Jember Meninggal RELAWAN senior Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jember Noveri Eko Purnomo yang hanyut di Sungai Suren, Kecamatan Mayang, Kabupaten Jember, Jawa Timur, ditemukan meninggal dunia, Jumat (25/11). “Jenazah Noveri ditemukan warga di aliran sungai pecahan Sungai Suren di Dusun Jatikoong, Desa Wirolegi, Kecamatan Sumbersari,” kata Kepala Bidang Kedaruratan BPBD Jember Heru Widagdo di Jember. Heru menjelaskan, penemuan jenazah korban sekitar 5 kilometer dari lokasi awal. Diduga jenazah terbawa arus hingga ke hilir Sungai Mayang di Kelurahan Wirolegi. Korban dinyatakan hilang saat latihan susur sungai bersama empat rekannya di Sungai Suren, Rabu (23/11) sore. O ANTARA

menyangkut satu peta, moratorium lahan primer, dan mengevaluasi penggunaan lahan gambut. Indonesia menargetkan penurunan emisi gas rumah kaca sebesar 29 persen pada 2030. Sektor kehutanan memikiki beban terbesar sekitar 17,3 hingga 23 persen, Alhasil skema perhutanan sosial dapat diandalkan untuk menjaga kelestarian hutan Indonesia. “Kebijakan ini bukan untuk Kementerian LHK saja, namun juga majemuk yang memerlukan peningkatan kapasitas sumber daya manusia, pendanaan, dan pendampingan. Pendampingan oleh aktivis dan akademisi penting dilakukan,” katanya. Siti menambahkan, dukungan dari badan usaha milik negara atau daerah juga diperlukan untuk mengembangkan sektor bisnis dari hutan yang dikelola masyarakat. Sehingga hutan tetap lestari, di sisi lain terjadi peningkatan ekonomi rakyat karena bisnis dikelola secara profesional. Direktur Eksekutif Wahana Lingkungan Hidup Nur Hidayati mengatakan, pengelolaan hutan berbasis kerakyatan merupakan kegiatan di berbagai tempat sejak periode 1990-an. Dia memandang, upaya tersebut terbukti dapat menjaga kelestarian hutan dan meningkatkan ekonomi masyarakat. Nurul menekankan, pemerintah harus belajar percaya bahwa masyarakat mampu untuk mengelola hutan.

ANTARA | AJI STYAWAN

Indonesia menargetkan penurunan emisi gas rumah kaca sebesar 29 persen pada 2030.

PENGUNGKAPAN KASUS ABORSI Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Jawa Tengah (Jateng) Kombes Pol Gagas Nugraha (kiri) menjelaskan pengungkapan kasus praktik aborsi di wilayah Kabupaten Cilacap, Jateng, saat gelar perkara di Mapolda Jateng di Semarang, Jumat (25/11). Polisi menangkap tiga orang, yakni NR (70), MH (44), dan SR (44) serta menjeratnya dengan UU Nomor 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan serta pasal 346 dan 348 KUHP tentang aborsi dengan ancaman pidana penjara paling lama tujuh tahun.

“Tidak bisa bertumpu lagi pada mindset lama yang melepaskan hutan kepada pengusaha besar. Trickle down effect ekonomi tak akan terjadi. Justru hanya menghasilkan krisis ekologi, kemiskinan, dan konflik masyarakat,” katanya. Nurul juga mengingatkan pemerintah perlu menyelesaikan konflik lahan antara masyarakat dengan perusahaan. Termasuk masyarakat dengan negara. Ia

mengingatkan konflik tersebut tak serta merta selesai dengan skema perhutanan sosial. Namun, masyarakat juga perlu bergerak dalam mengatasi masalah tersebut. “Tidak bisa lagi saling menunggu,” kata dia. Staf Khusus Kepala Staf Kepresidenan Noer Fauzi Rachman mengatakan skema perhutanan sosial menjadi kebijakan yang melibatkan masyarakat dalam pembangunan berkelanjut-

an. Menurut dia, kebijakan itu dapat mengatasi kemiskinan dan kesenjangan masyarakat yang tinggal di dalam atau sekitar kawasan hutan serta mengatasi kerusakan lingkungan yang semakin marak terjadi. Selain menyiapkan 12,7 juta hektare untuk perhutanan sosial, pemerintah juga menyediakan lahan sekitar 4,1 juta hektare kawasan hutan untuk reforma agraria. O BAYU ADJI P

Satgas Perlindungan Anak Tingkat RT/RW Perlu Dibentuk JAKARTA (HN) – Pemerintah daerah (pemda) diminta melakukan upaya maksimal menyangkut kebijakan perlindungan anak. Salah satu langkah konkret yang bisa diterapkan yaitu membentuk Satuan Tugas (Satgas) Perlindungan Anak hingga tingkat RT/RW. “Tangerang Selatan dan Banyuwangi menjadi contoh kota yang berhasil membentuk Satgas Perlindungan Anak. Hasilnya cukup baik meskipun masih ada beberapa kasus kekerasan anak,” kata Ketua Umum Lembaga Perlindungan Anak Indonesia (LPAI) Seto Mulyadi di Jakarta, Jumat (25/11). Pernyataan Seto dikemukakan seturut maraknya kasus kekerasan terhadap anak. Menurut dia, pembentukan Satgas Perlindungan Anak hingga ting-

kat RT/RW mendorong warga saling mendidik dan melindungi anak dari potensi kekerasan. Seto mengungkapkan, selama ini kasus kekerasan sebagian besar dialami oleh anak-anak kurang mampu. Alhasil, selain membentuk Satgas, pemda juga harus memberikan perhatian serius terhadap pemenuhan hakhak restitusi anak. “Pemda harus memenuhi hak-hak restitusi anak, baik dari segi kebutuhan terapi psikologis maupun fisik. Jangan hanya pelaku saja yang diberikan sanksi, anak korban kekerasan jauh lebih membutuhkan perlindungan. Anak korban kekerasan juga membutuhkan terapi kejiwaan,” ujar Seto. Anggota Dewan Pengawas LPAI Fadia Mahmud mengatakan, maraknya kasus kekerasan

Pemda harus memenuhi hak-hak restitusi anak, baik kebutuhan terapi psikologis maupun fisik. SETO MULYADI KETUA UMUM LPAI

terhadap anak menjadi peringatan bagi negara untuk lebih memerhatikan hak-hak anak. Hal itu direpresentasikan oleh pemerintah provinsi dan kabupaten dalam pemberian jaminan bebas kekerasan, penelantaran, dan eksploitasi. Dia mencontohkan apa yang diterapkan Sulawesi Selatan menyangkut Peraturan Daerah (Perda) Sistem Perlindungan Anak. Perda itu mengikat 19 Satuan Kerja Perangkat

Daerah. “Pendekatan-pendekatan yang dibangun adalah pendekatan terpadu dan integratif. Ini tidak hanya menjadi urusan pemerintah daerah saja, tetapi bersifat lintas sektor,” kata Fadia. LPAI sebelumnya melontarkan penilaian laporan mengenai kasus kekerasan terhadap anak yang ditangani pihak kepolisian meningkat. Namun, peningkatan laporan itu dianggap sebagai titik cerah perlindungan anak di Tanah Air. Direktur Rehabilitasi Sosial Kementerian Sosial RI Nahar pun memandang, meningkatnya laporan kasus perlindungan anak di kepolisian berkaitan dengan kian besarnya peranan publik. Publik dianggap semakin berani melindungi anak di lingkungannya. O INDIANA MALIA


HARIAN NASIONAL | www.harnas.co

SABTU-MINGGU, 26-27 NOVEMBER 2016 | Nomor 1042 Tahun IV

GLOBAL A15

Turki Ancam Buka Perbatasan Eropa PRESIDEN Turki Recep Tayyip Erdogan, Jumat (25/11), mengancam membuka perbatasan setelah Parlemen Eropa memutuskan membekukan dialog untuk memproses keanggotaan Ankara di Uni Eropa (UE). Negaranegara Eropa dipastikan kebanjiran pengungsi dan imigran gelap jika Erdogan serius dengan ucapannya. Sesuai kesepakatan Ankara dan Brussels 18 Maret 2016, Turki menyetop arus migrasi ke Eropa yang sebagian besar datang dari Laut Aegean. Ankara juga meningkatkan kontrol perbatasan darat dan laut sebagai bagian dari proses dialog keanggotaan UE—termasuk bebas visa bagi warga Turki. Namun, tenggat yang disepakati (Oktober) berlalu tanpa prospek, baik soal visa maupun perundingan dua pihak. O AFP | DEVY LUBIS

Parlemen Singkap Isu Suksesi Thailand KETUA Badan Legislatif Nasional Thailand (NLA) Pornpetch Wichitcholchai, Jumat (25/11), mengungkap rencana parlemen menggelar “sidang luar biasa” pada Selasa (29/11) depan. Pernyataan ini mencuatkan spekulasi mengenai kesiapan penobatan Putra Mahkota Maha Vajiralongkorn sebagai raja, penerus mendiang Bhumibol Adulyadej yang mangkat 13 Oktober 2016. Kemungkinan prosesi ini semakin jelas setelah Perdana Menteri Prayuth Chan-OCha mengatakan akan memimpin rapat kabinet pada hari yang sama, sebelum sidang NLA. Kendati demikian, agenda rapat maupun sidang luar bisa tersebut masih dirahasiakan. O AFP | DEVY LUBIS

Iran Desak Irak Usut Bom Hilla PRESIDEN Iran Hassan Rouhani, Jumat (25/11), menuntut sikap tegas pemerintah Irak pascaledakan bom yang menewaskan sedikitnya 73 orang di belahan selatan Ibu Kota Baghdad—sumber lain menyebut 100 orang meninggal dunia. “Saya mendesak pemerintah Irak lebih tegas menindak pelaku aksi-aksi tidak manusiawi,” ujar Rouhani, lapor IRNA. Di antara korban jiwa terdapat sekira 40 warga negara Iran yang baru kembali dari ziarah ke Kota Karbala. Serangan bom mengguncang stasiun pengisian bahan bakar, tempat parkir bus jamaah Iran, di Provinsi Babylonia, Kamis (24/11). Militan “Negara Islam (IS)” mengklaim bertanggung jawab. O AFP | DEVY LUBIS

SELALU ada perempuan hebat di balik sukses seorang lelaki. Pepatah ini berlaku pula bagi Presiden-terpilih Amerika Serikat (AS) Donald Trump. Blunder, kontroversi, dan kekhawatiran akan gagal sepanjang kampanye Pemilihan Presiden 2016 berakhir pesta di tengah keluarga dan Partai Republik yang mengusungnya. Dua perempuan andil mengantar Trump mengukir sejarah sebagai presiden pertama AS tanpa pengalaman politik ataupun militer. Mereka adalah sang nyonya rumah, Melania dan “nyonya kantor” Kellyanne Conway, manajer kampanye Trump. Peran kunci Melania dan Conway dinilai menentukan pada bulan-bulan terakhir menjelang pilpres. Saat itu, kemenangan seakan sudah jatuh ke tangan Hillary Clinton, capres dari Partai Demokrat. Namun, Conway dan orang-orang dalam keluarga senantiasa meyakinkan Trump untuk memegang teguh optimisme dan sikap positif. Krusial bagi Conway memulihkan sisi positif Trump, yang cedera seturut kebocoran rekaman pembicaraan Trump yang dinilai melecehkan perempuan. Conway kala itu menjamin banyak die-hard Trump yang belum berani muncul ke permukaan. Dan Trump percaya kepadanya. “Hubungannya (Conway) dengan Trump sangat baik. Mereka saling memahami. Dia mengerti cara mengarahkan Trump tanpa membuat Trump defensif dan (jika tidak sependapat) merasa perlu memecat dirinya,” ujar Garry Bauer kepada Bloomberg, Jumat (11/11). Eksistensi Conway di jajaran tim sukses Trump sebenarnya sudah mendobrak tradisi. Conway perempuan pertama Partai Republik yang mengatur kampanye pilpres saat bergabung timses Agustus lalu—meski dia blakblakan mengaku sebagai orang ketiga yang memanajeri kampanye Trump. Yang lebih mengejutkan, dia faktanya perempuan pertama yang sukses mengantar capres menang pilpres. Pada pilpres sebelumnya, terdapat dua nama perempuan yang menjadi manajer kampanye, yakni Susan Estrich (mengawal Michael Dukakis pada 1988) dan Donna Brazile (timses Al Gore pada 2000). Namun, kedua Capres Partai Demokrat itu kalah dalam pilpres.

SENTUHAN PEREMPUAN DI BALIK SUKSES TRUMP mengurus keperluan tim komunikasi sejak 2015 hingga Trump mempekerjakan staf tambahan pertengahan tahun ini. Bagaimanapun, Hicks yang disinyalir menjadi penasihat senior Trump tidak asing dengan Capitol Hill. Kedua orangtuanya yang berprofesi sebagai staf ahli Kongres AS bertemu di Washington. Ibunya seorang Demokrat, sedangkan ayahnya Republikan.

AFP | GETTY IMAGES | MARK WILSON

kilas

Conway dan Melania dikenal dekat dengan putri tertua Trump, Ivanka, perempuan penting ketiga yang memengaruhi sukses karier miliuner New York di panggung politik. Sementara di lingkaran Partai Republik, Conway sohor sebagai “pembisik Trump”. Sejak awal mencuat kabar Conway disiapkan sebagai Juru Bicara Gedung Putih. Dua hari pasca-Pilpres 8 November 2016 ibu empat anak itu mengaku ditawari posisi di pemerintahan baru AS. Tapi, Conway memilih bungkam ketika ditanya menerima tawaran itu atau tidak. Perempuan “baja” lain di sisi Trump adalah Hope Hicks. Muda, cantik, dan lebih banyak diam. Demikian sosok perempuan berusia 27 tahun itu dikenal. Tugas Hicks sepanjang kampanye, meng-handle wartawan dan permintaan wawancara yang datang dari 250 lebih media setiap hari. Sebelum turut terjun ke politik, Hicks seorang mantan model yang awalnya bekerja di bagian media internal label busana milik Ivanka. Dia jarang tampil di depan publik, apalagi bicara di depan kamera. Tapi, Hicks sendirian

PEREMPUAN DI SEKITAR TRUMP

MELANIA TRUMP (46) ISTRI

NIKKI HALEY

IVANKA TRUMP (35) ANAK KE-2

Wajah Asia di PBB Trump menunjuk dua perempuan pertama loyalis Partai Republik untuk memimpin dua pos penting dalam kabinet, Rabu (23/11). Presiden-terpilih mencalonkan Gubernur Carolina Selatan Nikki Haley sebagai Duta Besar AS di PBB dan donatur terkemuka partai Betsy DeVos sebagai menteri pendidikan. Namun, keputusan Trump memilih Haley lah yang justru hangat diperbincangkan. Politikus berusia 44 tahun tersebut merupakan salah seorang pengkritik keras Trump selama kampanye berlangsung. Haley menyebut Trump tidak peka perbedaan dan mengagungkan supremasi kulit putih. Kecaman ini menjawab tudingan Trump, imigran Meksiko adalah kriminal dan ancaman menutup pintu bagi imigran Muslim. Nama Haley dikenal luas ketika dia mendukung penurunan bendera Konfederasi yang berkibar di halaman Kantor Pemerintah Negara Bagian Carolina Selatan pada Juni 2015, seturut penembakan massal gereja dengan jemaat mayoritas kulit hitam di Charleston. Menurutnya, bendera itu rentan diidentikkan dengan perbudakan dan bertentangan dengan reformasi hak-hak sipil. “Gubernur Haley memiliki rekam jejak baik. Ia menyatukan orang-orang dari berbagai kalangan, latar belakang, dan partai demi kemajuan negara bagian yang dipimpinnya dan negeri ini. Ia akan menjadi pemimpin yang luar biasa, mewakili kita di panggung global,” ujar Trump dalam

pernyataan, seperti dinukil dari AFP. Di PBB kelak Haley akan dihadapkan dengan berbagai tantangan serius di tengah gejolak luar negeri dan situasi tidak kondusif di banyak negara. Sementara Trump belum memutuskan peran sentral Washington di ranah global, khususnya bidang pertahanan keamanan. Sebagai pemegang hak veto di PBB, AS kerap berkonflik dengan Rusia. Perkembangan situasi di Suriah, Ukraina, dan negara lainnya andil dalam perang visi kedua negara. Meski Trump dan Presiden Rusia Vladimir Putin saling memuji dan ingin memperbaiki hubungan, sedikit pengamat politik optimistis Moskow menyudahi “ketidaksetujuan” terhadap kebijakan luar negeri AS. Haley sejatinya diragukan. Perempuan keturunan imigran India tersebut dinilai minim pengalaman soal kebijakan luar negeri. Sejumlah diplomat mengaku masih awam dengan sosok Haley. Visinya terhadap masalah-masalah dunia bahkan belum banyak diketahui orang. “Saya kira dia akan menjadi Duta Besar (PBB) yang paling tidak berpengalaman dalam sejarah,” ujar pengamat politik CNN, merujuk kepada Duta Besar aktif Samantha Power. Namun, sikapnya menanggapi segelintir isu seperti konflik Israel-Palestina, krisis pengungsi dunia, dan hak-hak reproduksi dianggap sebagai nilai tawar. Haley memang mengantisipasi pemeriksaan menyeluruh terhadap pengungsi Suriah yang masuk ke Carolina Selatan. Tapi, dia bukan bagian dari sederet gubernur yang mendesak pemerintah Barack Obama menghentikan penempatan kembali para pengungsi. “Jika ini benar, kami harap dia akan mewakili suara orangorang paling menderita akibat kelaparan, kekerasan, dan ketidakadilan di dunia,” demikian lembaga advokasi publik Oxfam, seperti dikutip dari The New York Times. O BERBAGAI SUMBER | DEVY LUBIS

Sukses Donald Trump pada Pilpres AS 8 November 2016 tidak lepas dari tangan dingin banyak orang, termasuk sederet perempuan yang selalu berada di sisinya sepanjang siang dan malam.

TIFFANY TRUMP (23) ANAK KE-4

HOPE HICKS JURU BICARA KAMPANYE

BETSY DEVOS CALON MENTERI PENDIDIKAN

KELLYANNE CONWAY MANAJER KAMPANYE



B

SABTU-MINGGU, 26-27 NOVEMBER 2016 | Nomor 1042 Tahun IV

“NYONYA TUA” KIAN MENOR

DUA GANDA BUKA PELUANG ALL-INDONESIAN FINAL

Sekarang kekuatan Juve merata di setiap lini.

» B20

ANGKER DI ANOETA

» B26

Sports

Barca kalah tiga kali beruntun di markas Real Sociedad.

» B22-B23

SPIRIT ARSENAL R NGE WE NAL E SE EN ARS JER AR A N MA

AFP | JUSTIN TALLIS

KA HA IT X ENAL N GRA ARS

Tanpa kekalahan selama 18 laga menjadi modal besar untuk menggapai momentum kejayaan. LONDON (HN) Manajer

Arsenal Arsene Wenger ingin timnya kembali ke jalur kemenangan saat menjamu AFC Bournemouth pada laga Liga Primer di Emirates Stadium, Minggu (28/11) malam WIB. Ia yakin upaya itu ter wujud, kendati The Gunners gagal meraih hasil positif di tiga pertandingan terakhir. Arsenal dipaksa bermain imbang 2-2 menghadapi Paris Saint-Germain (PSG) di panggung Liga Champions, tengah pekan lalu. Mereka juga hanya meraih hasil seri 1-1 kontra Tottenham Hotspur dan Manchester United di Liga Primer.

“Kami memang tidak kalah. Tapi tim sedikit kehilangan momentum untuk meraih kemenangan,” ujar Wenger usai laga kontra PSG. “Saya pikir kami punya semangat bertanding luar biasa dan sudah berusaha tampil konsisten. Terbukti kami tidak kalah dalam 18 pertandingan. Yang terpenting adalah kami terus berusaha mencari kemenangan. Tidak kalah itu bagus. Jadi kami tidak perlu panik.” Yang jadi masalah, lini pertahanan Arsenal tampak menurun. Gawang The Gunners sudah kebobolan tujuh kali dalam lima pertandingan terakhir. Padahal sebelumnya mereka mencatat

Cech; Jenkinson, Mustafi, Koscielny, Nacho Monreal; Coquelin, Xhaka; Walcott, Oezil, Ramsey; Sanchez | Manajer: Arsene Wenger

ARSENAL (4-2-3-1)

tiga clean sheet beruntun. Wenger pun masih mencari pengganti sosok Santi Cazorla di lini tengah. Gelandang asal Spanyol ini absen dalam beberapa pekan terakhir karena cedera, sehingga Francis Coquelin kehilangan tandem terbaiknya. Gelandang Swiss Granit Xhaka mungkin akan dipasang sejak awal untuk menghadapi Bournemouth. Lagi pula, kiprah tim cukup bagus ketika Xhaka masuk skuad utama. Dari delapan pertandingan, The Gunners merebut enam kemenangan dan dua kali seri. Xhaka tampil impresif saat Arsenal

BOURNEMOUTH (4-2-3-1)

menang 3-1 kontra Watford, 27 Agustus lalu, juga mencetak gol fantastis ketika kemudian mengalahkan Hull City 4-1. “Ia sedang berusaha beradaptasi dengan gaya permainan di Liga Primer. Ia pasti segera menemukan performa terbaik. Setiap pekan, ia akan semakin kuat dan lebih baik,” tutur Wenger. Arsenal menempati posisi keempat di klasemen Liga Primer dengan nilai 25 dari 12 laga. Mereka hanya terpaut tiga angka dari Chelsea yang berkuasa di puncak. Sementara Bournemouth menghuni urutan 10 dengan mengumpulkan 15 poin.

Federici; Francis, Cook, Ake, Daniels; Gosling, Arter; King, Wilshere, Stanislas; Wilson | Manajer: Eddie Howe

V E N U E E M I R AT E S S TA D I U M , L O N D O N | K I C KO F F M I N G G U ( 2 7 / 1 1 ) , P K L 2 1 . 1 5 W I B

z ALVIN TAMBA

17


HARIAN NASIONAL | www.harnas.co

SABTU-MINGGU, 26-27 NOVEMBER 2016 | Nomor 1042 Tahun IV

B18 SPORTS kilas vs

Belajarlah sampai ke Negeri Jerman

memento

26 November Pada 2003, legenda AC Milan Paolo Maldini mencatatkan penampilan ke-100 bersama klub di Liga Champions dengan mengalahkan Ajax 1-0 di Amsterdam Arena.

MOTIVASI tinggi diusung Manchester City saat mengunjungi markas Burnley dalam laga lanjutan Liga Primer, Sabtu (26/11) malam WIB. Skuad asuhan Pep Guardiola itu siap menjaga tren positif tidak pernah kalah dalam lima pertandingan beruntun di semua kompetisi. The Citizens sebelumnya kurang konsisten, gagal menang enam kali, termasuk kalah 0-1 lawan Manchester United di ajang Piala Liga Inggris, 27 Oktober lalu. Padahal City diprediksi bakal melangkah mulus setelah memenangi sepuluh laga pembuka musim ini. “Kami punya cukup waktu untuk berlatih sebelum pertandingan nanti. Kami akan berusaha kembali tampil bagus,” ujar winger Kevin de Bruyne sebagaimana dikutip AFP, Jumat (25/11). Pada laga Liga Champions di markas Borussia Moenchengladbach, tengah pekan kemarin, City ditahan imbang 1-1. Meskipun demikian, mereka tetap melaju ke babak 16 besar. z ALVIN TAMBA

LIVERPOOL

vs SUNDERLAND

CHELSEA

TOTTENHAM

KLOPP TULARKAN SEMANGAT MENANG

THE LILYWHITES TAK GENTAR

GELANDANG Liverpool Philippe Coutinho menilai manajer Juergen Klopp berhasil meningkatkan mental bertarung The Reds. Terbukti, mereka selalu tampil fantastis di setiap pertandingan, dan bahkan melesat ke posisi dua klasemen Liga Primer dengan mengumpulkan 27 poin. Perolehan itu hanya terpaut satu angka dari Chelsea yang berkuasa di puncak. Liverpool dijadwalkan menjamu Sunderland di Anfield, Sabtu (26/11) malam WIB. Mereka berambisi merebut tiga poin demi mengkudeta Chelsea yang menghadapi Tottenham Hotspur pada laga derby London, Minggu (27/11) dini hari WIB. “Sebelumnya, kami dianggap sebagai tim yang tidak punya kepercayaan diri. Tapi sekarang para pemain tampak yakin dan penuh semangat. Itu terbukti dari permainan kami dalam beberapa pertandingan terakhir,” ujar Coutinho. “Saya senang dengan program latihan teknik yang diberikan manajer. Ia mengajarkan kami untuk selalu menekan lawan ketika sedang menguasai bola.”

MANAJER Tottenham Hotspur Mauricio Pochettino yakin bahwa derby London kontra Chelsea di Stamford Bridge, Minggu (27/11) dini hari WIB, bakal menjadi titik balik untuk pasukannya. The Lilywhites sudah tersingkir dari panggung Liga Champions, gagal bersaing dengan AS Monaco dan Bayer Leverkusen di babak penyisihan Grup E. Tapi secara unik mereka menjadi satu-satunya tim di Liga Primer yang belum pernah kalah dalam 12 laga. Sayangnya, catatan itu kurang ideal karena terbagi dalam enam kemenangan dan enam kali seri. Makanya Tottenham tidak berada di papan atas, tapi di urutan lima dengan koleksi 24 poin. “Meneruskan catatan itu adalah tantangan besar bagi kami, terutama karena harus bermain di Chelsea. Tapi kami harus yakin bisa memenangi laga nanti, meskipun akan sangat sulit,” ujar Pochettino. “Chelsea berada dalam performa terbaik. Mereka punya manajer dan pemain bagus, juga dalam kondisi menguntungkan karena tidak berlaga di Liga Champions.” z ALVIN TAMBA

z ALVIN TAMBA

Lebih Tajam, Lebih Garang! PRAKIRAAN PEMAIN MANCHESTER UNITED (4-2-3-1) De Gea; Valencia, Jones, Blind, Shaw; Carrick, Pogba; Mata, Rooney, Mkhitaryan; Ibrahimovic Manajer: Jose Mourinho

Bos MU belum puas setelah menang besar 4-0 atas Feyenoord di Liga Europa. Ibra cs diminta mencetak gol lebih banyak ketika menjamu West Ham United.

WEST HAM UNITED (3-4-3) Randolph; Kouyate, Collins, Ogbonna; Antonio, Lanzini, Obiang, Cresswell; Ayew, Sakho, Payet Manajer: Slaven Bilic

MANCHESTER (HN) M a n a j e r Jose Mourinho hanya menyunggingkan senyum kecil ketika Manchester United menggempur Feyenoord dengan skor 4-0 di ajang Liga Europa, Jumat (25/11) dini hari WIB. Ia merasa empat gol itu belum cukup memuaskan. Seharusnya bisa lebih banyak lagi, karena banyak peluang berhasil diciptakan. Empat gol itu dicetak empat pemain berbeda, yaitu Wayne Rooney, Juan Mata, Zlatan Ibrahimovic, dan Jesse Lingard. Mou meminta para pemain depan MU lebih garang lagi saat bertemu West Ham United pada laga Liga Primer di Old Trafford, Minggu (27/11) malam WIB. Terlebih mereka tampil kurang mengesankan dalam enam laga kandang di Liga Primer: kalah sekali (1-2 lawan Man-

JOSE MOURINHO - HENRIKH MKHITARYAN | MANCHESTER UNITED

chester City), imbang tiga kali, dan hanya menang dua kali. Akhir pekan lalu, “Setan Merah” imbang 1-1 saat menjamu Arsenal di Old Trafford, kendati unggul lebih dulu lewat gol Juan Mata. “Saat menghadapi Stoke City dan Burnley, kiper lawan tampil memukau sebagai penyelamat. Juga ketika melawan Arsenal, di mana Petr Cech bermain sangat bagus. Kami seharusnya tidak perlu memuji kiper lawan kalau para pemain depan sedikit lebih tajam,” tutur Mourinho sebagaimana dikutip Four Four Two, Jumat (25/11). “Kami memang mencetak em-

pat gol lawan Feyenoord, tapi ada tiga peluang bersih lainnya yang dibuang percuma. Ini tidak boleh terjadi lagi. Saya berharap Zlatan (Ibrahimovic), (Wayne) Rooney, dan semuanya bisa memperbaiki perkara ini.” Sementara ini, Manchester United membutuhkan kemenangan sebanyak-banyaknya karena masih berkutat di peringkat enam dengan nilai 19. Mereka masih tertinggal sembilan angka dari Chelsea yang berkuasa di puncak klasemen. Mourinho mungkin akan mempertahankan pasukan pemenang ini saat meladeni West Ham. Gelandang Henrikh Mkhitaryan,

AFP | OLI SCARFF

z OKKY OCTAVIANUS ELIA

MAN CITY

JAGA TREN POSITIF AFP | FILES

PEPATAH lama mengatakan: “tuntutlah ilmu hingga ke negeri China.” Tapi China merasa kekurangan ilmu dalam bidang sepak bola. Maka mereka berangkat ke Jerman untuk belajar, dan ini bukan sekadar peribahasa yang dimodifikasi. Presiden China Xi Jinping sudah berjabat tangan dengan Kanselir Jerman Angela Merkel pada Jumat (25/11) bahwa kedua negara sepakat mengikat kerja sama dalam bidang sepak bola selama lima tahun ke depan. “Kerja sama ini akan menargetkan pertukaran berkelanjutan di antara kedua negara,” demikian pernyataan Federasi Sepak Bola Jerman (DFB) seperti dikuti AFP. “Tujuannya adalah mendukung perkembangan sepak bola China melalui langkah-langkah mutualistis yang mencakup pelatihan pemain, pelatih, dan wasit, serta pertukaran gagasan dan pengalaman tentang pengelolaan kompetisi (liga).” Kerja sama ini bukan untuk kepentingan sepihak. China mengambil keuntungan dari keahlian sepak bola Jerman, sementara Jerman mendapatkan pasar besar untuk komersialisasi dan sponsor. Wakil Perdana Menteri China Liu Yandong menilai pertukaran dalam bidang sepak bola adalah bagian terpenting dalam kunjungannya ke Jerman. “Jerman adalah negara sangat bagus dalam dunia sepak bola, dan China bisa belajar banyak dari mereka,” kata Liu kepada media Jerman Handelsblatt. China, dalam pemerintahan Xi Jinping, berhasrat besar untuk menjadi raksasa sepak bola di Asia.

BURNLEY

vs

OLD TRAFFORD, MANCHESTER MINGGU (27/11), PKL 23.30 WIB

yang menjadi man of the match di laga kontra Feyenoord berpeluang tampil lagi sebagai starter. “Miki (Mkhitaryan) terlihat fit untuk pertandingan nanti. Tapi saya tidak bisa memberikan jaminan apa pun,” ujar Mourinho. “Setiap pemain harus terbiasa bekerja keras kalau mau tampil. Semua di sini berteman dan selalu bekerja sama. Tapi satu posisi di tim adalah persaingan.” Di sisi lain, West Ham asuhan Slaven Bilic juga berharap lekas bangkit dari keterpurukan. Setelah kekalahan 2-3 di Tottenham Hotspur, sepekan lalu, The Hammers kian terbenam di urutan 17 dengan nilai 11, yang hanya unggul satu angka dari jurang degradasi. z ALVIN TAMBA


HARIAN NASIONAL | www.harnas.co

SABTU-MINGGU, 26-27 NOVEMBER 2016 | Nomor 1042 Tahun IV

SPORTS B19

Tantangan Mourinho untuk Rooney MANCHESTER (HN) M a n a j e r Manchester United Jose Mourinho menantang Wayne Rooney untuk membawa klub menuju kejayaan, setelah sang kapten Inggris memecahkan rekor klub dalam kategori torehan terbanyak gol di panggung Eropa. Rooney, 31 tahun, menorehkan gol Eropa ke39 ketika membantu MU menang 4-0 lawan Feyenoord di laga Grup A, Jumat (25/11) dini hari WIB. Ia pun tinggal berjarak satu gol dari rekor penyerang tersubur MU sepanjang masa yang dipegang Bobby Charlton dengan 249 gol.

United hanya membutuhkan hasil imbang pada laga terakhir kontra Zorya Luhansk (Ukraina), 9 Desember mendatang, untuk melaju ke babak 32 besar, dan Rooney bisa menjadi inspirasi tim untuk meraih sukses lebih besar. “Itu pencapaian mengesankan,” kata Mourinho seperti dilansir AFP, seusai pertandingan di mana Rooney menyumbang satu gol dan satu assist untuk Juan Mata, yang sekaligus melewati catatan Ruud van Nistelrooy sebagai top scorer United di kompetisi Eropa. Zlatan Ibrahimovic memaksa

AFP | OLI SCARFF

Rekor jumlah gol di Eropa belum cukup bagus kalau Rooney tak bisa membawa MU juara di Liga Europa.

Penyerang Manchester United Wayne Rooney (kanan) mencetak satu gol dan satu assist untuk Juan Mata ketika membawa tim menang 4-0 atas Feyenoord pada laga Liga Europa di Old Trafford, Manchester, Jumat (25/11) dini hari WIB.

kiper Feyenoord Brad Jones membuat gol bunuh diri, dan tendangan spektakuler Jesse Lindgard memastikan kemenangan MU di Old Trafford. “Setan Merah” masih berada di peringkat dua

Grup A dengan nilai sembilan dari lima laga, terpaut satu angka dari pemuncak Fenerbahce yang menang 2-0 atas Zorya. “Akan lebih bagus jika ia membantu klub di satu-satunya kompe-

tisi yang belum pernah dimenangkan, yaitu Liga Europa. Ini bukan kompetisi terbesar, tapi sejarah MU belum lengkap tanpanya. Jadi, mari berusaha menuju ke sana. Pertama-tama dengan memenangi pertandingan di Ukraina (lawan Zorya). Lalu akan ada lebih banyak pertandingan di fase knockout, dan Rooney berpeluang mencetak lebih banyak gol.” Dengan Ibra menjadi striker tunggal, Rooney tampil sebagai starter dan second striker dalam formasi 4-2-3-1. Henrikh Mkhitaryan, juga mendapat kesempatan bermain untuk kali pertama sejak 10 September, dan gelandang serang Armenia ini menjawab kepercayaan Mourinho dengan performa memikat yang menjadikannya man of the match. z DANI WICAKSONO

D ATA D A N K L A S E M E N 2. Athletic Bilbao 5 3. SK Rapid Vienna 5 4. Sassuolo 5

LIGA EUROPA Kamis (24/11) Zenit St Petersburg 2 - 0 Astana 2-1 Fenerbahce 2-0 Qabala 1-3

Maccabi Tel Aviv APOEL Zorya RSC Anderlecht

Jumat (25/11) Celta Vigo 1-1 Ajax Amsterdam 2 - 0 Steaua Bucharest 2 - 1 FC Zurich 1-1 Hapoel Be’er Sheva 3 - 2 AC Sparta Prague 1 - 0 Shakhtar Donetsk 4 - 0 KAA Gent 2-2 FC Slovan Liberec 3 - 0 Fiorentina 2-3 Krasnodar 1-1 Schalke 04 2-0 KRC Genk 1-0 Athletic Bilbao 3-2 AS Roma 4-1 FK Austria Vienna 1 - 2 Dundalk 0-1 Olympiakos 1-1 Manchester United 4 - 0 AS Saint-Étienne 0 - 0

Standard Liège Panathinaikos Osmanlispor Villarreal Inter Milan Southampton Konyaspor Sporting Braga Qarabag PAOK FC Salzbourg OGC Nice SK Rapid Vienna Sassuolo FC Viktoria Plzen Astra AZ Alkmaar Young Boys Berne Feyenoord Mainz 05

Klasemen Grup A 1. Fenerbahce 2. Man United 3. Feyenoord 4. Zorya

5 3 5 3 5 2 5 0

Grup B 1. APOEL 5 3 2. Olympiakos 5 2 3. Young Boys Berna5 1 4. Astana 5 1

1 1 7-6 10 0 2 10-4 9 1 2 3-6 7 2 3 2-6 2

0 2 2 2

2 1 2 2

6-6 7-4 4-4 5-8

9 8 5 5

Grup C 1. RSC Anderlecht 5 3 2. AS Saint-Étienne 5 2 3. Mainz 05 5 1 4. Qabala 5 0

2 0 14-5 11 3 0 5-3 9 3 1 6-10 6 0 5 5-12 0

Grup D 1. Zenit St Petersburg 2. AZ Alkmaar 3. Dundalk 4. Maccabi Tel Aviv

0 0 15-5 15 2 2 3-8 5 1 3 4-6 4 1 3 5-8 4

Grup E 1. AS Roma 2. Astra 3. FK Austria Vienna 4. FC Viktoria Plzen Grup F 1. KRC Genk

5 5 5 5

5 1 1 1

5 3 5 2 5 1 5 0

5

3

2 0 16-7 1 2 7-10 2 2 9-11 3 2 4-8

0

2 11-9

11 7 5 3

9

Grup G 1. Ajax Amsterdam 2. Standard Liège 3. Celta Vigo 4. Panathinaikos

3 1 1

5 4 5 1 5 1 5 0

Grup H 1. Shakhtar Donetsk 5 2. Sporting Braga 5 3. KAA Gent 5 4. Konyaspor 5

5 1 1 0

0 2 2

2 9-10 2 6-7 2 9-9

9 5 5

1 0 10-5 13 3 1 7-5 6 3 1 8-7 6 1 4 3-11 1

0 0 17-3 15 3 1 7-7 6 2 2 8-13 5 1 4 2-11 1

7. Everton 8. Watford 9. WBA 10. Bournemouth 11. Southampton 12. Burnley 13. Stoke City 14. Leicester City 15. Middlesbrough 16. Crystal Palace 17. West Ham 18. Hull City 19. Sunderland 20. Swansea City

12 12 12 12 12 12 12 12 12 12 12 12 12 12

5 5 4 4 3 4 3 3 2 3 3 3 2 1

4 3 4 3 5 2 4 3 5 2 2 1 2 3

3 4 4 5 4 6 5 6 5 7 7 8 8 8

16-14 17-20 16-15 14-16 12-12 11-19 13-19 14-20 10-13 17-21 13-23 10-27 12-21 11-22

19 18 16 15 14 14 13 12 11 11 11 10 8 6

Top Scorer 10 Diego Costa (Chelsea)

Grup I 1. Schalke 04 2. Krasnodar 3. FC Salzbourg 4. OGC Nice

5 5 5 5

5 2 1 1

0 0 9-1 15 1 2 7-6 7 1 3 4-6 4 0 4 3-10 3

Grup J 1. Fiorentina 5 3 2. Qarabag 5 2 3. PAOK 5 2 4. FC Slovan Liberec 5 1

1 1 1 1

Grup K 1. AC Sparta Prague 5 4 2. Southampton 5 2 3. Hapoel Sheva 5 2 4. Inter Milan 5 1

0 1 7-4 12 1 2 5-3 7 1 2 5-5 7 0 4 5-10 3

Grup L 1. Osmanlispor 2. FC Zurich 3. Villarreal 4. Steaua Bucharest

1 3 3 3

5 5 5 5

2 1 1 1

1 13-5 10 2 6-10 7 2 5-6 7 3 7-10 4

2 1 1 1

8-7 5-5 7-7 4-5

7 6 6 6

LIGA PRIMER INGGRIS Sabtu (26/11) Burnley Hull City Leicester City Liverpool Swansea City

19 : 30 22 : 00 22 : 00 22 : 00 22 : 00

Manchester City WBA Middlesbrough Sunderland Crystal Palace

Minggu (27/11) Chelsea Watford Arsenal Man United Southampton

00 : 30 19 : 00 21 : 15 23 : 30 23 : 30

Tottenham Stoke City AFC Bournemouth West Ham United Everton

Klasemen 1. Chelsea 2. Liverpool 3. Manchester City 4. Arsenal 5. Tottenham 6. Man United

12 12 12 12 12 12

9 8 8 7 6 5

1 2 27-9 28 3 1 30-14 27 3 1 27-11 27 4 1 25-12 25 6 0 18-8 24 4 3 17-14 19

LA LIGA SPANYOL Sabtu (26/11) Eibar Málaga Real Madrid

02 : 45 Real Betis 19 : 00 Deportivo 22 : 15 Sporting Gijón

Minggu (27/11) Espanyol Sevilla Villarreal Osasuna

00 : 30 02 : 45 18 : 00 22 : 15

Senin (28/11) Celta Vigo Real Sociedad

00 : 30 Granada 02 : 45 Barcelona

Selasa (29/11) Las Palmas

02 : 45 Athletic Bilbao

Klasemen 1. Real Madrid 2. Barcelona 3. Sevilla 4. Villarreal 5. Real Sociedad 6. Atlético Madrid 7. Athletic Bilbao 8. Eibar 9. Celta de Vigo 10. Las Palmas 11. Málaga 12. Espanyol 13. Real Betis 14. Alavés 15. Leganés 16. Valencia 17. Deportivo 18. Sporting Gijón 19. Osasuna 20. Granada

12 12 12 12 12 12 12 12 12 12 12 12 12 12 12 12 12 12 12 12

9 8 7 6 7 6 6 5 5 4 4 3 4 3 4 3 2 2 1 0

Leganés Valencia Deportivo Alavés Atlético Madrid

3 2 3 4 1 3 2 3 2 4 4 6 2 4 1 2 4 3 4 5

0 2 2 2 4 3 4 4 5 4 4 3 6 5 7 7 6 7 7 7

34-10 30 32-13 26 22-17 24 19-8 22 21-13 22 25-11 21 16-13 20 17-15 18 18-22 17 21-20 16 17-16 16 14-17 15 13-22 14 11-16 13 11-22 13 16-22 11 10-19 10 11-25 9 12-23 7 10-26 5

Top Scorer 8 Lionel Messi (Barcelona), Luis Suarez (Barcelona), Cristiano Ronaldo (Real Madrid)

SERI A ITALIA Minggu (27/11) Torino Empoli Palermo Bologna Cagliari Crotone Genoa

00 : 00 02 : 45 18 : 30 21 : 00 21 : 00 21 : 00 21 : 00

Senin (28/11) AS Roma

02 : 45 Pescara

Selasa (29/11) Napoli Inter Milan

01 : 00 Sassuolo 03 : 00 Fiorentina

Klasemen 1. Juventus 2. AS Roma 3. AC Milan 4. Lazio 5. Atalanta 6. Napoli 7. Torino 8. Fiorentina 9. Inter Milan 10. Chievo 11. Sampdoria 12. Genoa 13. Bologna 14. Cagliari 15. Udinese 16. Sassuolo 17. Empoli 18. Pescara 19. Palermo 20. Crotone

13 13 13 13 13 13 13 12 13 13 13 12 13 13 13 13 13 13 13 13

11 8 8 7 8 7 6 5 5 5 5 4 4 5 4 4 2 1 1 1

Chievo AC Milan Lazio Atalanta Udinese Sampdoria Juventus

0 2 2 4 1 3 4 5 3 3 3 4 4 1 3 1 4 4 3 2

2 28-9 33 3 30-14 26 3 21-17 26 2 26-14 25 4 21-14 25 3 23-14 24 3 29-16 22 2 18-11 20 5 18-16 18 5 13-14 18 5 16-19 18 4 14-14 16 5 14-19 16 7 20-30 16 6 17-21 15 8 16-25 13 7 6-17 10 8 9-23 7 9 10-26 6 10 10-26 5

Top Scorer 10 Edin Dzeko (AS Roma), Mauro Icardi (Inter Milan), Andrea Belotti (Torino) BUNDESLIGA JERMAN Sabtu (26/11) Freiburg M’gladbach Cologne Hamburg SV Ingolstadt Frankfurt

02 : 30 21 : 30 21 : 30 21 : 30 21 : 30 21 : 30

Minggu (27/11) Bayern Munich Schalke 04 Hertha Berlin

00 : 30 Bayer Leverkusen 21 : 30 Darmstadt 98 23 : 30 Mainz 05

Klasemen 1. RB Leipzig 2. Bayern Munich 3. Dortmund

11 8 11 7 11 6

RB Leipzig Hoffenheim Augsburg Werder Bremen Wolfsburg Dortmund

3 0 23-9 27 3 1 24-7 24 3 2 26-12 21

4. Cologne 5. Hoffenheim 6. Hertha Berlin 7. Frankfurt 8. Mainz 05 9. Leverkusen 10. Freiburg 11. Schalke 04 12. Augsburg 13. M’gladbach 14. Wolfsburg 15. Darmstadt 98 16. Werder Bremen 17. Ingolstadt 18. Hamburg SV

11 11 11 11 11 11 11 11 11 11 11 11 11 11 11

6 5 6 6 5 5 5 4 3 3 2 2 2 1 0

3 6 3 3 2 1 0 2 3 3 3 2 1 2 3

2 0 2 2 4 5 6 5 5 5 6 7 8 8 8

18-8 20-13 17-10 16-9 21-20 18-18 15-20 14-12 10-14 11-17 9-14 10-21 13-29 8-21 6-25

21 21 21 21 17 16 15 14 12 12 9 8 7 5 3

Top Scorer 12 Pierre-Emerick Aubameyang (Borussia Dortmund), Anthony Modeste (Cologne) LIGUE 1 PRANCIS Sabtu (26/11) Stade Rennes AS Monaco

02 : 45 Toulouse FC 23 : 10 Marseille

Minggu (27/11) Bordeaux Montpellier HSC FC Nantes SM Caen FC Metz Angers SCO OGC Nice

02 : 00 02 : 00 02 : 00 02 : 00 02 : 00 21 : 00 23 : 00

Dijon FCO Nancy-Lorraine Lille OSC EA Guingamp FC Lorient AS Saint-Étienne SC Bastia

Senin (28/11) Olympique Lyon 02 : 45 PSG Klasemen 1. OGC Nice 13 2. AS Monaco 13 3. PSG 13 4. Olympique Lyon 13 5. EA Guingamp 13 6. Stade Rennes 13 7. Bordeaux 13 8. Toulouse FC 13 9. Saint-Étienne 13 10. Angers SCO 13 11. Marseille 13 12. FC Metz 13 13. Montpellier HSC 13 14. Dijon FCO 13 15. SM Caen 13 16. SC Bastia 13 17. FC Nantes 13 18. Nancy-Lorraine 13 19. Lille OSC 13 20. FC Lorient 13

10 9 9 7 6 6 5 5 4 5 4 5 3 3 4 3 3 3 3 2

2 2 2 1 4 3 5 4 6 3 5 2 6 5 1 3 3 3 1 1

1 2 2 5 3 4 3 4 3 5 4 6 4 5 8 7 7 7 9 10

25-9 32 39-15 29 26-7 29 21-16 22 18-13 22 14-17 21 16-14 20 17-12 19 14-11 18 12-12 18 13-13 17 13-22 17 20-27 15 16-18 14 10-22 13 10-13 12 9-18 12 8-19 12 10-19 10 9-23 7

Top Scorer 11 Edinson Cavani (Paris Saint-Germain)


HARIAN NASIONAL | www.harnas.co

SABTU-MINGGU, 26-27 NOVEMBER 2016 | Nomor 1042 Tahun IV

B20 SPORTS

“Nyonya Tua” Kian Menor Sekarang kekuatan Juventus terlihat lebih merata di setiap lini. PRAKIRAAN PEMAIN

GENOA (HN)

Berdua Kejar Nice LYON (HN) – Ada dua big match yang akan menghiasi kompetisi Ligue 1, akhir pekan ini. Partai sengit tersebut bakal tersaji di Stade Louis II saat AS Monaco menjamu Olympique Marseille, kemudian di Lyon saat Olympique Lyon menjamu Paris Saint-Germain (PSG). PSG dan AS Monaco adalah penghuni peringkat dua di klasemen, masing-masing dengan koleksi 29 poin. Mereka sama-sama mengejar pemuncak OGC Nice yang berkuasa dengan

GENOA (3-4-3) Perin; Izzo, Burdisso, Orban; Edenilson, Rincon, Veloso, Laxalt; Rigoni, Pavoletti, Ocampos Pelatih: Ivan Juric JUVENTUS (3-5-2) Buffon; Chiellini, Bonucci, Rugano; Alves, Khedira, Hernanes, Machisio, Evra; Mandzukic, Higuain Pelatih: Massimiliano Allegri COMUNALE LUIGI FERRARIS, GENOA MINGGU (27/11), PKL 21.00 WIB

AFP | MARCO BERTORELLO

Juventus memperlihatkan gelagat sebagai salah satu kandidat juara di kompetisi Eropa maupun domestik. Mereka baru saja memastikan tiket ke babak 16 besar Liga Champions berkat kemenangan 3-1 atas Sevilla, tengah pekan kemarin. Sementara di Seri A, Juve tak tergoyahkan di puncak klasemen dengan perolehan 33 poin dari 13 laga, yang berarti unggul tujuh poin dari peringkat dua AS Roma. Tapi ini bukan berarti mereka boleh bersantai-santai. Seperti dikatakan gelandang Claudio Marchisio, setiap pertandingan akan menjadi ujian besar bagi “Nyonya Tua” demi mewujudkan semua ambisinya. Faktanya, mereka belum meraih apa pun kendati berstatus sebagai peraih Scudetto lima musim beruntun dan menjadi finalis Liga Champions 2015. Marchisio meminta performa tim tetap terjaga. Gairah kesuksesan (sementara) di Eropa harus dibawa ketika Bianconeri bertamu ke markas Genoa, Minggu (27/11) malam WIB. “Saya merasakan kualitas Juventus semakin meningkat setiap tahun,” kata Marchisio seperti dikutip Sky Sports Italia,

CLAUDIO MARCHISIO – MIRALEM PJANIC JUVENTUS

Kamis (25/11) kemarin. “Saya pernah merasakan kompaknya bermain dengan Arturo Vidal (sekarang di Bayern Munich), Andrea Pirlo (New York City FC), dan Paul Pogba (Manchester United). Kami pun meraih berbagai kesuksesan. Sekarang ada Miralem Pjanic, Gonzalo Higuain, dan lain-lain yang sudah menyatu sangat baik

dengan tim.” Juve asuhan Massimiliano Allegri memiliki ciri khusus sebagai tim paling solid di lini belakang. Tapi itu dulu. Dengan kehadiran pemain baru seperti Pjanic dan Higuain, “Nyonya Tua” tampaknya ingin dan berhasil menaikkan level kekuatan di sektor tengah dan barisan depan. Bagaimana pun, mereka

nilai 32.. Sementara Lyon bercokol di peringkat empat dengan koleksi 22 poin dan Marseille di urutan 11 dengan nilai 17. Marseille tampak paling rentan kalah, tapi mereka perlu diwaspadai karena sedang membangun momentum kebangkitan sejak ditangani pelatih baru Rudi Garcia, bulan lalu. PSG akan mengandalkan Edinson Cavani untuk mencuri tiga poin dari Lyon. Striker Uruguay itu baru saja mengokohkan nama di urutan kedua sebagai top scorer PSG di panggung Eropa seusai menahan Arsenal 2-2 di Liga Champions, tengah pekan kemarin.

Cavani mencetak 17 gol bagi Les Parisiens sepanjang mengikuti kompetisi di Benua Biru. Jumlah itu hanya berjarak tiga gol dari Zlatan Ibrahimovic (sekarang di Manchester United), yang mengumpulkan 20 gol, serta melewati raihan striker legendaris George Weah yang mengoleksi 16 gol. Penyerang Uruguay berusia 29 tahun ini juga merupakan top scorer Ligue 1 dengan koleksi 11 gol. “Kami Kami terlihat semakin matang setelah berhasil menahan Arsenal 2-2. Berikutnya kami harus menang dan mempertahankan penampilan seperti di London,”” kata Cavani seperti di-

PRAKIRAAN PEMAIN

AFP | IAN KINGTON

OLYMPIQUE LYON (4-4-2) Anthony Lopes; Rafael, Diakhaby, Yanga-Mbiwa, Morel; Ghezzal, Gonalons, Tolisso, Rybus; Fekir, Lacazette Pelatih: Bruno Genesio PSG (4-3-3) Areola; Meunier, Marquinhos, Silva, Maxwell; Verratti, Krychowiak, Motta; Lucas, Cavani, Ben Arfa Pelatih: Unai Emery

EDINSON CAVANI PARIS SAINT-GERMAIN

PARC OLYMPIQUE LYONNAIS, LYON SENIN (28/11), PKL 02.45 WIB

harus tangguh di setiap lini jika ingin juara Italia dan Eropa. Di pertandingan lainnya, peringkat dua AS Roma (26 poin) bertekad bangkit saat menjamu Pescara di Olimpico, Senin (28/11) dini hari WIB. Sepekan lalu, “Serigala” Roma mendapat kejutan pahit saat dibekuk Atalanta 2-1. Namun mental tim tampaknya sudah membaik setelah memastikan lolos ke babak 32 besar Liga Europa dengan kemenangan 4-1 atas Viktoria Plzen, Jumat (25/11) dini hari WIB. AC Milan, yang sementara ini merangsek ke peringkat tiga dengan nilai 26, dijadwalkan bertamu ke markas Empoli pada Minggu dini hari WIB. O ARIF RAHMAN

kutip Standard, Kamis (24/11). AS Monaco sangat bersemangat untuk melawan Marseille pada matchday Sabtu (26/11) malam WIB. Pasalnya, tim “Merah-Putih” asuhan Leonardo Jardim ini baru saja memastikan tiket ke babak 16 besar Liga Champions berkat kemenangan 2-1 atas Tottenham Hotspur di laga tengah pekan. Di kompetisi Ligue 1, AS Monaco merupakan tim paling agresif dengan gaya permainan menyerang yang mematikan. Mereka paling produktif dengan torehan total 39 gol dari 13 laga Ligue 1. Jumlah itu unggul jauh dari Nice yang baru mengoleksi 25 gol atau PSG yang mengumpulkan 26 gol. Tapi, secara unik, tidak ada pemain yang menonjol dalam hal ketajaman. Semua bisa dan boleh mencetak gol. Radamel Falcao dan Thomas Lemar, misalnya, memiliki koleksi lima gol yang serupa dengan torehan gelandang Fabinho. “Kami memainkan sepak bola menyerang dan selalu berusaha mencetak banyak gol. Memang belum sebaik Real Madrid atau Bercelona, tapi kami sedang mencoba meniru mereka,” ujar gelandang Bernardo Silva. O ARIF RAHMAN

Memutar Otak tanpa Balotelli NICE (HN) – Pemuncak klasemen Ligue 1 OGC Nice dipastikan tersingkir dari Liga Europa setelah kalah 0-2 di markas Schalke 04, Jumat (25/11) dini hari WIB. Seusai pertandingan tersebut, pelatih Lucien Favre mengeluhkan absennya striker Mario Balotelli yang terkena cedera betis saat latihan. Bomber Italia berjuluk Super Mario itu dipastikan menepi hingga 10 hari alias tiga laga ke depan, dimulai pada laga kontra SC Bastia, Minggu (27/11) malam WIB. Ini sangat menyulitkan bagi Favre, karena Balotelli cukup produktif dengan torehan enam gol Ligue 1. “Balotelli absen sampai 10 hari.. Ia a tidak akan bisa dimainkan dalam tiga pertandingan,” kata Favre seperti dikutip AFP, Jumat (25/11). Alassane Plea, penyerang muda Prancis berusia 23 tahun, sepertinya akan menjadi andalan utama untuk meneruskan kiprah gemilang di kompetisi elite Prancis ini. Ia sudah mengoleksi tujuh gol dari 13 laga, termasuk yang tertajam di Ligue 1 selain dari Edinson Cavani (11 gol) dan Alexandre Lacazette (10 gol). Terlepas dari alasan itu, Nice wajib menang jika ingin mempertahankan posisinya. Perlu diingat, mereka hanya unggul tiga poin dari Paris Saint-Germain dan AS Monaco yang sama-sama mengumpulkan 29 poin. “Kami harus selalu bekerja keras di lapangan hijau. Jika bermalas-malasan, tentu saja mereka (PSG dan AS Monaco) akan mendahului kami,” kata bek senior AS Monaco Dante seperti dikutip situs Ligue 1. O ARIF RAHMAN

PRAKIRAAN PEMAIN OGC NICE (4-3-3) Cardinale; Ricardo Pereira, Dante, Sarr, Dalbert Henrique; Seri, Cyprien, Walter; Plea, Belhanda, Eysseric Pelatih: Lucien Favre SC BASTIA (4-3-3) Vincensini; Marange, Bengtsson, Cioni, Peybernes; Diallo, Mostefa, Coulibally; Saint-Maximin, Crivelli, Nangis Pelatih: Francois Ciccolini ALLIANZ RIVIERA, NICE MINGGU (27/11), PKL 23.00 WIB


HARIAN NASIONAL | www.harnas.co ww ww w..h ha arn rna ass.cco

SABTU-MINGGU, SABTU-MINGGU, 26-2 26-27 27 NO N NOVEMBER OV OVE O VE V EM MB MBE BE B ER 2016 | Nomor 1042 Tahun IV

FOTO-FOTO: AFP | FILES

SPORTS S PORTS B21

SEBARAN TALENTA MUDA DI DUNIA

Perwakilan dari banyak negara, untuk pemain hingga usia 21 tahun yang sudah memberikan kontribusi besar pada klub atau timnas.

HECTOR BELLERIN

RENATO SANCHES

ALESSIO ROMAGNOLI

ANTE CORIC

Bek Kanan | 21 tahun

Gelandang | 19 tahun

Bek Tengah/Bek Kiri | 21 tahun

Gelandang | 19 tahun

Arsenal (2013-)

Main 67/Gol 3

Spanyol (2016-)

Main 3/Gol 0

GELSON MARTINS Winger | 21 tahun Sporting Lisbon (2015-) Main/Gol

39/6

Portugal (2016-) Main/Gol

3/0

ANGEL CORREA

Bayern Munich (2016-)

Main 7/Gol 0

AC Milan (2015-)

Portugal (2016-)

Main 12/Gol 1

Italia (2016-)

Main 45/Gol 2 Main 4/Gol 0

Dinamo Zagreb (2014-) Kroasia (2016-)

PERGESERAN SEBUAH ERA EMAS S A AT N YA “ M E N G U B U R ” M E S S I D A N R O N A L D O

Penyerang | 21 tahun

36/8

Argentina (2015-) Main/Gol

5/1

LEROY SANE Gelandang/Winger | 20 tahun Manchester City (2016-) Main/Gol

5/0

Jerman (2016-) Main/Gol

4/0

JOSHUA KIMMICH Bek/Gelandang/Winger | 21 tahun Bayern Munich (2015-) Main/Gol

32/4

Jerman (2016-) Main/Gol

11/1

MARCUS RASHFORD Striker/Winger | 19 tahun Man United (2016-) Main/Gol

20/8

Inggris (2016-) Main/Gol

5/1

DELE ALLI Gelandang | 20 tahun Tottenham (2015-) Main/Gol

41/13

Inggris (2014-) Main/Gol

6/0

GIANLUIGI DONNARUMMA Kiper | 17 tahun AC Milan (2015-) Main/CleBn Sheet 44/17 Kemasukan 44 Italia (2016-) Main/CleBn Sheet Kemasukan

2/1 3

MOUEZ HASSEN Kiper | 21 tahun OGC Nice (2013-) Main/CleBn Sheet Kemasukan

53/11 59

KINGSLEY COMAN Winger/Penyerang | 20 tahun Bayern (2015-) Main/Gol

29/4

Prancis (2015-) Main/Gol

Main 2/Gol 0

ANDREAS CHRISTENSEN Bek Tengah | 20 tahun M’gladbach (2015-) Main/Gol

38/3

Denmark (2015-) Main/Gol

8/0

CHRISTIAN PULISIC Winger/Gelandang | 18 tahun

Atletico Madrid (2014-) Main/Gol

Main 69/Gol 10

11/1

P

ersaingan antara penyerang Argentina Lionel Messi dan striker Portugal Cristiano Ronaldo memang selalu menjadi sorotan. Berawal dari musim 2003, saat remaja Ronaldo menunjukkan kemampuannya di Manchester United dan setahun kemudian saat Messi mendapatkan debutnya di Barcelona, keduanya tumbuh dan berkembang menjadi mata badai dalam sepak bola. Hingga kini. “Ronaldo dan Messi merupakan dua pemain hebat yang mempunyai karakteristik berbeda. Messi adalah jenius sepak bola. Meski postur tubuhnya pendek, ia mampu menyingkirkan kelemahan itu dengan bergerak bersama gravitasi bumi dan menjadi seorang seniman sepak bola. Lalu bila Anda ingin memiliki seorang atlet sepak bola yang mempunyai kriteria sempurna, Anda bisa melihatnya lewat sosok Ronaldo,” ungkap bek legendaris Inggris Rio Ferdinand suatu ketika, yang pernah merasakan bermain bareng Ronaldo dan melawan Messi. Rivalitas keduanya semakin tajam ketika Ronaldo memutuskan untuk meninggalkan Old Trafford demi Real Madrid pada 2009, sehingga duel antara Los Blancos dan Blaugrana, yang senyatanya sudah dimulai sejak 1930, semakin menarik dan panas. Sejak itulah El Clasico bukan lagi tentang pertentangan dua kota yang menyimpan bara permusuhan historis, melainkan melulu tentang Ronaldo dan Messi. Salah satu yang paling menghebohkan, seorang pendukung asal Nigeria yang tinggal di Mumbai, India, sampai tega membunuh sahabatnya sendiri setelah beradu argumen tentang Messi ataukah Ronaldo yang pantas menjadi pemain terbaik sedunia. Insiden ironis ini terjadi pada 7 Maret 2016, yang memberikan gambaran sampai sejauh itulah orang-orang melihat dan mencintai Messi atau Ronaldo.

Dunia mencintai (atau membenci) keduanya sepenuh jiwa raga. Padahal Messi dan Ronaldo tidak akan pernah mengenal orang-orang seperti itu. Dalam film biografi berjudul “Ronaldo” yang rilis pada November 2015, juga film “Messi” pada 2014, dua superstar ini bahkan terkesan terasing dari dunia luar, lebih fokus pada diri sendiri dan orang-orang terdekatnya (keluarga dan anak). Tapi mereka mirip dalam satu hal: tak kenal puas untuk menjadi yang terbaik dari antara para pemain terbaik lainnya. Selama lebih dari 10 tahun terakhir, Messi dan Ronaldo selalu berbagi penghargaan individual. Mereka memburunya dan lembaga-lembaga sepak bola dunia sukarela memberikannya. Ronaldo mendapatkan Ballon d’Or pertamanya pada 2008, ketika masih membela Manchester United. Messi meraihnya setahun berikutnya. Ketika Ballon d’Or bergabung dengan FIFA untuk menyatukan dua bentuk penghargaan sebagai Pemain Terbaik Sedunia (FIFA Ballon d’Or), hanya nama Messi atau Ronaldo yang mendominasi daftar pemenang, sampai sekarang. Terhitung sejak 2010, Messi sudah empat kali mendapatkan FIFA Ballon d’Or (2010, 2011, 2012, dan 2015). CR7 meraihnya dua kali pada 2013 dan 2014. Ketajaman dan rekor gol keduanya juga melegenda, melewati catatan para pendahulu di level klub atau timnas. Ronaldo saat ini menorehkan 497 gol dari 687 laga di klub, terhitung sejak ia mengenakan kostum Sporting Lisbon pada 2002. Messi mengoleksi 471 gol dari 546 laga profesional untuk Barcelona. Dan catatan itu akan terus berlanjut. Tahun ini, keduanya menciptakan persaingan paling sengit dalam sejarah—barangkali berhubungan dengan umur masingmasing yang semakin menua. Messi mempersembahkan

trofi La Liga dan Copa del Rey untuk Barcelona pada musim lalu. The Messiah yang berusia 29 tahun juga membawa Argentina hingga final Copa America Centenario 2016, yang kalah adu penalti lawan Chile. Ronaldo memberikan trofi Liga Champions ke-11 untuk Real Madrid dengan gol penentuan yang ia lesakkan ke gawang Atletico Madrid saat pertandingan memasuki adu penalti, setelah kedua tim bermain imbang 1-1, pada 29 Mei lalu. Bersama timnas Portugal, CR7 secara spektakuler memimpin rekan-rekannya untuk juara Euro 2016. Untuk ditekankan, keduanya saat ini bertarung dalam masamasa “kritis”. Messi kini berusia 29 tahun dan Ronaldo berumur 31 tahun. Waktu mereka semakin terbatas untuk meneruskan duel pribadi seseru dulu. Terutama Ronaldo, kendati Real Madrid baru saja memberikan ikatan kontrak sampai 2021. Tapi hanya inilah yang barangkali sanggup menghentikan persaingan “abadi” kedua jagoan tersebut: faktor usia. Suatu saat nanti, era MessiRonaldo akan terkubur dalam timbunan berkas sejarah. Mungkin lima, enam, atau tujuh tahun lagi, kedua “Superman” itu terpaksa minggir dari sorot lampu di panggung utama sepak bola dunia. Ini seperti siklus. Dulu ada Pele, kemudian Johann Cruyff, Diego Maradona, Ronaldinho, Kaka, Ronaldo, lalu Cristiano Ronaldo dan Messi. Selalu ada akhir, bahkan untuk cerita paling indah sekali pun. Selalu ada kebaruan. Seiring berjalannya waktu, talenta-talenta muda pun bermunculan dari berbagai penjuru dunia, yang masing-masing menyimpan potensi besar untuk kelak menggeser superioritas Ronaldo dan Messi—juga melewati periode terdekat dari Gareth Bale, Antoine Griezmann, dan Neymar. z OKKY OCTAVIANUS ELIA

Dortmund (2016-) Main/Gol

18/4

Amerika Serikat (2016-) Main/Gol

11/3

MUNIR EL HADDADI Penyerang/Winger | 21 tahun Valencia (2016-) Main/Gol

9/1

Spanyol (2014-) Main/Gol

1/0

BREEL EMBOLO Penyerang/Winger | 19 tahun Schalke 04 (2016-) Main/Gol

7/2

Swiss (2015-) Main/Gol

15/2

GABRIEL JESUS Penyerang/Winger | 19 tahun Man City (2016-) Main/Gol

0/0

Brasil (2016-) Main/Gol

6/5

ENES UNAL Penyerang/Winger | 19 tahun FC Twente (2016-) Main/Gol

11/8

Turki (2015-) Main/Gol

3/0

EMRE MOR Winger | 19 tahun Dortmund (2016-) Main/Gol

5/1

Turki (2016-) Main/Gol

8/0

RIECHELDY BAZOER Gelandang | 20 tahun Ajax (2013-) Main/Gol

46/6

Belanda (2015-) Main/Gol

5/0

KELECHI IHEANACHO Penyerang | 20 tahun Manchester City (2015-) Main/Gol

33/11

Nigeria (2015-) Main/Gol

7/4


HARIAN ARIAN NASIONAL

SABTU-MINGGU, 26-27 NOVEMBER 2016 | Nomor 1042 Tahun IV

B22

SPO

MADRID (HN) – Real Madrid patut menjadi tim favorit juara La Liga setelah menunjukkan kinerja impresif dalam 12 pertandingan. Mereka menjadi satusatunya yang berhasil mencetak gol di setiap laga. Los Blancos siap mempertajam catatan tersebut ketika menjamu Sporting Gijon di Estadio Santiago Bernabeu, Sabtu (26/11) malam WIB. Sementara ini, Real Madrid menguasai puncak klasemen La Liga dengan nilai 30 dari 12 laga tak terkalahkan. Kemenangan telak 3-0 kontra rival sekota Atletico Madrid, pekan lalu, menandai total 34 gol klub dalam rentang waktu tersebut, yang membuat tim asuhan Zinedine Zidane ini begitu menakutkan: Cristiano Ronaldo dkk rata-rata membuat 2,83 gol per pertandingan.

JEROME BOATENG - ARJEN ROBBEN | BAYERN MUNICH

Balas Tuntas, Bayern! MUNICH (HN) – Bayern Munich dianggap sedang memasuki masa krisis. Asumsi ini muncul setelah mereka mengalami dua kekalahan beruntun dalam sepekan terakhir. The Bavarians takluk 0-1 lawan Borussia Dortmund di laga Der Klassiker, yang berlanjut dengan kekalahan 2-3 kontra FK Rostov di ajang Liga Champions di tengah pekan. Beruntung Bayern telah memastikan tiket babak 16 besar di kompetisi elite Eropa tersebut. Tapi di Bundesliga, hasil negatif lawan Dortmund berarti terjungkalnya sang raksasa dari puncak klasemen sementara. Bayern sekarang menduduki peringkat dua dengan nilai 24 dari 11 laga, terpaut tiga poin dari tim promosi RB Leipzig yang menjulang tanpa kekalahan. Kondisi tersebut sama sekali tidak ideal bagi Bayern, yang akan menjamu Bayer Leverkusen di Allianz Arena pada Minggu (27/11) dini hari WIB. Bagaimana pun, mereka wajib meraih tiga poin untuk terus menekan RB Leipzig. Akan sangat malu rasanya jika tim juara Jerman empat musim beruntun ini hanya sanggup mengekor tim promosi. Maka kemenangan adalah target mutlak, yang sekaligus melampiaskan kekecewaan sebelumnya. “Tentu saja kami akan tempil lebih baik lagi saat melawan Leverkusen. Dua kekalahan dalam sepekan seharusnya menjadi cambuk untuk membuat tim ini berkembang,” kata pelatih Carlo Ancelotti seperti dikutip ESPN, Jumat (25/11). Kabar baik menghampiri Bayern. Sejumlah pemain bintang bisa diturunkan untuk duel sengit kontra Leverkusen, seiring kembalinya pemain serbabisa Javi Martinez, kiper Manuel Neuer, dan winger Arjen Robben dalam sesi latihan tim. Bahkan bek tangguh Jerome Boateng, yang sempat mengalami cedera di Rostov, juga dipastikan bisa tampil.

PRAKIRAAN PEMAIN BAYERN MUNICH (4-3-3) Neuer; Lahm, Boateng, Hummels, Alaba; Thiago, Alonso, Kimmich; Mueller, Lewandowski, Ribery Pelatih: Carlo Ancelotti

BAYER

BAYER LEVERKUSEN (4-4-2) Leno; Henrichs, Tah, Toprak, Wendell; Kampl; Baumgartlinger, Aranguiz, Brandt; Mehmedi, Hernandez Pelatih: Roger Schmidt

“BERKAH” CEDERA BALE UNTUK JAMES

TEMPAT: ALLIANZ ARENA, MUNICH WAKTU: MINGGU (27/11), PKL 00.30 WIB

“Saya bertanggung jawab atas dua kekalahan beruntun yang diderita Bayern. Adalah tugas utama saya sebagai pelatih untuk membangkitkan semangat para pemain,” tegas Ancelotti. Leverkusen tak lebih baik. Musim lalu, mereka mampu finis di peringkat tiga. Tapi sekarang tim asuhan Roger Schmidt tersebut terpuruk hingga urutan sembilan dengan nilai 16. Sementara itu, Borussia Dortmund, yang menghuni peringkat ketiga dengan nilai 21, masih berusaha merangkak naik dengan mengincar kemenangan di markas Eintracht Frankfurt pada laga Sabtu (26/11) malam WIB. “Kami punya enam pertandingan lagi sebelum libur musim dingin. Kami ingin menyapu semuanya dengan kemenangan,” ujar penyerang Dortmund Marco Reus, yang baru sembuh dari cedera dan sudah mencetak hattrick (satu golnya dihitung sebagai bunuh diri kiper lawan) ketika mereka menang 8-4 atas Legia Warsaw di ajang Liga Champions, tengah pekan lalu. Perlu ditekankan, persaingan menuju papan atas Bundesliga sangat ketat. Frankfurt menghuni peringkat tujuh, tapi mereka memiliki nilai 21, sama dengan Dortmund. Tiga tim lainnya juga memiliki nilai 21, yaitu Cologne, Hoffenheim, dan Hertha Berlin. z ARIF RAHMAN

PRAKIRAAN PEMAIN REAL MADRID (4-3-3) Navas; Carvajal, Varane, Ramos, Danilo; Isco, Modric, Vazquez; Rodriguez, Benzema, Ronaldo Pelatih: Zinedine Zidane SPORTING GIJON (4-4-2) Cuellar; Pereira, Mere, Amorebieta, Canella; Victor Rodriguez, Alvarez, Cases, Gomez; Viguera, Cop Pelatih: Abelardo ESTADIO SANTIAGO BERNABEU, MADRID SABTU (26/11), PKL 22.15 WIB

Selain memiliki barisan depan nan tajam, Real Madrid juga sangat solid saat bertahan. Tercatat gawang mereka baru kemasukan 10 gol. Hanya Villarreal yang lebih baik karena hanya delapan kali kemasukan. PEMUNCAK klasemen La Liga Real Madrid memulai hidup tanpa Gareth Bale pada laga La Liga kontra Sporting Gijon, Sabtu (26/11) malam WIB. Ia absen sekitar dua bulan karena cedera engkel kaki kanan pada saat membantu tim menang 2-1 di Sporting Lisbon, tengah pekan kemarin. Pelatih Zinedine Zidane mungkin sekali akan memanfaatkan jeda

anjut“Kami ingin melanjuth dikan apa yang sudah ikan lakukan. Menyelesaikan banyak pertandinggan an tanpa kalah adalah hal bah bagus. Itu menambah ain,” motivasi para pemain,” mana dilanujar Zidane sebagaimana mat (25/11). sir laman resmi, Jumat an catatan Ditambah dengan membawa musim lalu, Zidanee mem bawa Real Madrid tak terkalahkan hingga 30 pertandingan di semua kompetisi. Peluang mempertajam torehan tersebut sangat terbuka di laga kontra Sporting Gijon. Tim asuhan Abelardo itu terpuruk di urutan 18 dengan nilai sembilan. Mereka gagal meraih kemenangan dalam lima pertandingan terakhir. z ALVIN TAMBA

waktu sampai Bale sembuh dengan memberikan kesempatan tampil pada James Rodriguez, yang selama ini masuk daftar pemain cadangan yang jarang berguna. Sampai sekarang, cedera yang dialami para pemain inti lainnya, seperti Casemiro, Alvaro Morata, Luka Modric, dan Toni Kroos, seolah-olah telah memberikan kesempatan langka bagi Isco dan Lucas

JAN OBLAK ATLETICO MADRID

AFP | PAUL CROCK

AFP | DANIEL ROLANDA

Hampir Tiga Gol Tiap Laga, Los Blancos Menakutkan

Atletico Teruslah Bermimpi PAMPLONA (HN) – Banyak yang menyangsikan Atletico Madrid mampu bersaing di La Liga musim ini. Mereka baru kalah 0-3 saat berjumpa Real Madrid pada laga derby, akhir pekan lalu. Kekalahan itu ibarat pukulan telak karena terjadi di hadapan pendukungnya sendiri, di Stadion Vicente Calderon. Sepekan sebelumnya, mereka juga dikalahkan Real Sociedad 0-2. Dua kekalahan tersebut membuat peringkat tim merosot di klasemen La Liga. Dari semula

cukup meyakinkan berada di zona empat besar, Los Rojiblancos sekarang terlempar hingga peringkat enam dengan nilai 21 dari 12 laga. Perihnya luka Atletico sedikit terobati dengan keberhasilan memastikan tiket ke babak 16 besar Liga Champions, tengah pekan kemarin. Mereka melaju dengan status juara Grup D, dan bahkan punya rekor mengagumkan lima kemenangan beruntun. Semangat tim pun bangkit lagi. Salah satunya digaungkan kiper

Jan Oblak yang mempercayai mimpi Atletico terus berlanjut untuk bersaing demi trofi La Liga maupun Liga Champions. Mereka harus menang saat melakoni laga tandang di markas Osasuna, Minggu (27/11) malam WIB. “Banyak yang mengatakan kami sudah cukup puas kalau finis di tiga besar La Liga dan asal melaju sejauh mungkin di Liga Champions. Tapi skuad ini punya mimpi lebih besar untuk juara di dua kompetisi itu,” kata Oblak seperti dikutip AS, Kamis

V m B k

t p p m m


www.harnas.co ha arn rnas as..cco L | www.ha

SABTU-MINGGU, 26-27 NOVEMBER 2016 | Nomor 1042 Tahun IV

ANGKER

DI ANOETA

14 PENCETAK GOL

REAL MADRID DI LA LIGA 8 Gol : 5 Gol : 4 Gol : 2 Gol :

Cristiano Ronaldo Gareth Bale Karim Benzema, Alvaro Morata Marco Asensio, Isco, Sergio Ramos 1 Gol : Pepe, Raphael Varane, Marcelo, Danilo, Toni Kroos, James Rodriguez, Luka Modric

Vazquez untuk tampil. Rodriguez pun mendapatkan “berkah” dengan situasi Bale terkini. Ia bahkan bisa masuk tim inti kalau performanya terjaga. Real Madrid juga tak perlu khawatir terkait ketajaman tim. Nyatanya 14 pemain berhasil melesakkan gol di panggung La Liga, dengan Ronaldo mengemuka sebagai top scorer setelah menorehkan delapan gol. z ALVIN TAMBA

PRAKIRAAN PEMAIN OSASUNA (4-2-3-1) Perez; Bonnin, David Garcia, Unai Garcia, Fuentes; Fausto Tienza, Oier; Alex Berenguer, Roberto Tores, De Las Cuevas; Sergio Leon Pelatih: Joaquin Caparros ATLETICO MADRID (4-4-2) Oblak; Vrsaljko, Godin, Gimenez, Filipe Luis; Gabi, Tiago, Koke, Carrasco; Griezmann, Torres Pelatih: Diego Simeone ESTADIO EL SADAR, PAMPLONA MINGGU (27/11), PKL 22.15 WIB

(24/11). Oblak sedikit merasa bersalah dengan dua kekalahan beruntun yang diderita timnya di La Liga. Ia seharusnya bisa meredam semua peluang lawan, seperti pada 10 pertandingan sebelumnya, di mana kiper Slovenia berusia 23 tahun ini hanya kemasukan enam gol. “Sebagai penjaga gawang, tugas saya adalah mengawal lini pertahanan. Saya percaya kami akan bangkit dengan permainan lebih tangguh, seperti saat juara La Liga dan menjadi runner up Liga Champions pada 2014,” tegasnya. Terakhir kalinya gawang Oblak bersih dari gol terjadi pada 2 Oktober lalu, ketika Atletico menang 2-0 atas Valencia. z ARIF RAHMAN

AFP | CURTO DE LA TORRE

Barca kalah tiga kali beruntun di markas Real Sociedad. SAN SEBASTIAN (HN) Barcelona dijadwalkan melakoni laga sulit di Stadion Anoeta yang merupakan markas Real Sociedad, Senin (28/11) dini hari WIB. Pasalnya, tuan rumah mengalami perkembangan pesat sejak dilatih Eusebio Sacristan pada November 2015. Dari semula terancam degradasi saat masih dipegang David Moyes, tim “Putih-Biru” ini mampu bertahan di La Liga dan sekarang malah melesat ke zona atas, tepatnya di peringkat lima, dengan nilai 22 dari 12 laga. Rekor kandangnya mengagumkan. Real Sociedad kalah 0-3 saat menjamu Real Madrid pada 22 Agustus, lalu imbang 1-1 kontra Espanyol pada 10 September. Berikutnya, mereka menang empat kali beruntun di Stadion Anoeta, dengan catatan tiga kali clean sheet dan hanya kemasukan satu gol. Tim kuat seperti Atletico Madrid termasuk menjadi korban keganasan Real Sociedad di Anoeta. Txuriurdin menang 2-0 pada pertandingan 5 November lalu. Barca, salah satu tim terkuat di Spanyol yang sekaligus juara La Liga musim lalu, juga tidak memiliki catatan membanggakan saat bertemu Real Sociedad. Senyatanya, Blaugrana kalah tiga kali dalam tiga kunjungan terakhir di Anoeta, sejak Februari 2014. Real Sociedad menang 3-1, lalu 1-0, dan terakhir 1-0 pada April 2016. “Pertandingan nanti tidak akan mudah. Sociedad sudah terbukti sangat tangguh saat bermain di kandang sendiri, sehingga penampilan kami tidak boleh cacat sedikit pun,” kata megabintang Lionel Messi seperti dikutip AFP, Jumat (25/11). Barca tidak boleh membuang angka—apalagi menelan kekalahan. Pasalnya, tim asuhan Luis Enrique ini berada di peringkat dua klasemen La Liga dengan nilai 26, dan sedang mengejar ketertinggalan empat poin dari Real Madrid yang berkuasa di puncak. Mereka imbang 0-0 saat berhadapan dengan sembilan orang Malaga pada laga sebelumnya, di mana Messi absen lantaran sakit. Begitu sembuh, megabintang Argentina berusia 29 tahun ini langsung memborong dua gol

dalam kemenangan 2-0 atas Celtic di ajang Liga Champions, Kamis (23/11) dini hari WIB, yang menggaransi laju Barca ke babak 16 besar. Total, Messi melesakkan 18 gol dari 15 laga di semua kompetisi. Secara unik, The Messiah juga mengemuka sebagai jimat Barca. Selama ia tidak bermain selama 90 menit, entah absen, cedera, atau digantikan, Barca gagal menang: dua kali kalah dan dua kali imbang. Sekarang, dalam kondisi terbaiknya, Messi sepertinya bisa memutus rentetan hasil buruk di Anoeta dan memberikan angka penuh untuk memastikan Blaugrana terus bersaing menuju gelar juara La Liga. Apalagi, setelah jeda di ajang Copa del Rey, Barca akan berjumpa Real Madrid pada El Clasico pertama di Camp Nou, 3 Desember mendatang. Terpisah, pelatih Real Sociedad Eusebio Sacristan mengatakan pasukannya sedang berada dalam kondisi terbaik. Mereka pun siap membuat kejutan lainnya, yaitu meraih kemenangan atas Barca, yang mungkin saja melambungkan tim ke peringkat tiga (kalau Sevilla dan Villarreal kalah). “Semangat kami sedang membara. Momen ini harus dipertahankan. Kami juga masih punya ruang untuk terus berkembang,” kata Sacristan. Kegemilangan Real Sociedad tak bisa dilepaskan dari faktor ketajaman penyerang Brasil Willian Jose yang sudah mencetak enam gol dan striker Meksiko Carlos Vela yang menyumbang empat gol. Gelandang 19 tahun Spanyol Mikel Oyarzabal juga layak disebut sebagai penentu, mengingat ia sudah menyumbang empat assist di La Liga. z ARIF RAHMAN

B23

PRAKIRAAN PEMAIN REAL SOCIEDAD (4-3-3) Rulli; Yuri, Navas, Gonzalez, Martinez; Zurutuza, Illarramendi, Prieto; Oyarzabal, Willian Jose, Vela Pelatih: Eusebio Sacristan BARCELONA (4-3-3) Ter Stegen; Sergi Roberto, Pique, Mascherano, Jordi Alba; Rafinha, Sergio Busquets, Ivan Rakitic; Neymar, Suarez, Lionel Messi Pelatih: Luis Enrique ESTADIO MUNICIPAL DE ANOETA, SAN SEBASTIAN SENIN (28/11), PKL 02.45 WIB

LIONEL MESSI BARCELONA

AFP | OLI SCARFF

ORTS ORT TS


HARIAN NASIONAL | www.harnas.co

SABTU-MINGGU, 26-27 NOVEMBER 2016 | Nomor 1042 Tahun IV

B24 SPORTS Pertarungan Dua Sahabat

KEPASTIAN FINAL

FOTO-FOTO: AFP | ANDREJ ISAKOVIC

Rosberg hanya butuh satu tempat di podium untuk gelar juara dunia kali perdana.

LEWIS HAMILTON

NICO ROSBERG

MERCEDES

ABU DHABI (HN) Persaingan duo Mercedes Lewis Hamilton dan Nico Rosberg memasuki babak akhir. Seri Grand Prix Formula 1 (F1) Abu Dhabi, Minggu (27/11), jadi penentu siapa paling berhak duduk di takhta juara dunia. Hamilton untuk kali keempat atau Rosberg menggenapi asa, di puncak dunia untuk kali perdana. Rosberg berada di atas angin setelah mengamankan puncak klasemen dengan raihan 367. Ia berselisih 12 angka dari Hamilton di posisi dua. Rosberg hanya perlu mengamankan satu tempat di podium dan ia dipastikan meraih gelar. Jika Hamilton ke puncak podium nilainya menjadi 380, tapi belum tentu aman. Pasalnya, Rosberg menjadi runner-up akan bertambah 18 poin menjadi 385. Berakhir di posisi tiga ia pun tetap mengoleksi 382 (bertambah 15

KALENDER F1 2017 (SEMENTARA) 26 MARET: Melbourne, Australia | 9 APRIL: Shanghai, China | 16 APRIL: Bahrain | 30 APRIL: Sochi, Russia | 14 MEI: Barcelona, Spanyol | 28 MEI: Monte Carlo, Monako | 11 JUNI: Montreal, Kanada* | 18 JUNI: Baku, Azerbaijan | 2 JULI: Spielberg, Austria | 9 JULI: Silverstone, Inggris | 23 JULI: Budapest, Hungaria | 30 JULI: Hockenheim, Jerman* | 27 AGUSTUS: Spa-Francorchamps, Belgia | 3 SEPTEMBER: Monza, Italia | 17 SEPTEMBER: Sepang, Malaysia | 1 OKTOBER: Singapura | 8 OKTOBER: Suzuka, Jepang | 22 OKTOBER: Austin, AS | 5 NOVEMBER: Mexico City, Meksiko | 12 NOVEMBER: Sao Paolo, Brasil* | 26 NOVEMBER: Abu Dhabi, UAE

angka). Tak heran, rekan senegara Hamilton, Jenson Button yang akan pensiun (sementara) pada 2017, beberapa hari silam berseloroh mau saja menabrakkan mobilnya ke milik Rosberg jika Hamilton membayarnya. Tentu saja tak serius, tapi itu mengisyaratkan bahwa pebalap Britania itu hanya punya satu cara, tak boleh membiarkan rivalnya naik podium. Tampaknya Hamilton tak mau ambil pusing. Ia mengusung satu target, jadi juara di Abu Dhabi, sekaligus mempersembahkan kemenangan untuk sahabatnya, Aki Hintsa yang meninggal akibat kanker, pekan lalu. “Saya punya spirit bertarung tinggi setelah memenangi perlombaan terakhir,” ujar Hamilton sebagaimana dikutip AFP, Jumat (25/11). Pembuktian langsung dibuat

MERCEDES

KLASEMEN 10 BESAR POSISI

PEBALAP

TIM

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10

Nico Rosberg (Jerman) Lewis Hamilton (Inggris) Daniel Ricciardo (Australia) Sebastian Vettel (Jerman) Max Verstappen (Belanda) Kimi Raikkonen (Finlandia) Sergio Perez (Meksiko) Valtteri Bottas (Finlandia) Nico Hulkenberg (Jerman) Fernando Alonso (Spanyol)

Mercedes Mercedes Red Bull Racing Tag Heuer Ferrari Red Bull Racing Tag Heuer Ferrari Force India Mercedes Williams Mercedes Force India Mercedes McLaren Honda

pada sesi latihan bebas pertama, yakni menjadi yang tercepat dengan catatan 1 menit 42,869 detik. Cukupkah torehan itu? Faktanya, Rosberg membuntuti di urutan kedua hanya tertinggal 0,374 detik. Walau pebalap Jerman itu paham Hamilton sedang dalam performa terbaik setelah naik podium pertama pada tiga perlombaan terakhir, tapi motivasinya tetap terpelihara. Rosberg ingin mengulang sukses 2015, merebut podium perta-

POIN 367 355 246 197 192 178 97 85 66 53

ma di Abu Dhabi dengan raihan 1 jam 38 menit 30,175 detik. “Saya datang untuk menang tanpa memikirkan pebalap yang berada di belakang. Saya yakin bisa melakukannya karena mobil dalam kondisi bagus,” tutur pebalap Jerman itu. “Saya akan melakukan segala cara agar bisa menunjukkan performa terbaik. Saya ingin fokus mengejar kemenangan dan tidak memikirkan hal lainnya.” z ALVIN TAMBA

Nasib Jerman belum Pasti SERI balap F1 Grand Prix Jerman kemungkinan besar dicabut dari kalender musim 2017. Masalah dana jadi alasan utama, kendati pebalap negara itu, Nico Rosberg berpeluang besar jadi juara dunia untuk kali pertama sepanjang kariernya pada seri terakhir tahun ini di Abu Dhabi, Uni Emirat Arab. Pemimpin sirkuit Hockenheim Georg Seiler mengatakan, sangat berisiko untuk ekonomi Jerman jika memaksakan jadi

ruan rumah balapan jet darat. Sementara itu bos F1 Bernie Ecclestone belum mau memberi kepastian. Namun, isyarat disetopnya Jerman mencuat sejak balapan di Brasil dua pekan silam. “Kami berusaha agar Jerman tetap ada dalam agenda F1, tapi tampaknya sulit,” ujarnya seperti dilansir motorsport.com. “Saya bahkan mengeluarkan dana pribadi agar tetap masuk kalender.” Jerman memiliki dua sirkuit yakni Hockenheim dan Nuerbur-

gring yang menyelenggarakan F1 bergiliran. Nuerburgring telah membatalkan persetujuan karena masalah fee sebagai tuan rumah. Bagaimanapun, dalam kalender F1 2017 Jerman masih tercantum. Negara itu, bersama Kanada dan Brazil tertulis dengan “tanda bintang”, artinya belum pasti. Kalender resmi akan disahkan oleh Federasi Automobil Internasional (FIA) akhir bulan ini. z SANDY PRASTANTO

ZAGREB (HN) - Juan Martin del Potro dan Marin Cilic jadi sorotan utama pada final Piala Davis 2016 di Zagreb, Kroasia, 25-27 November. Mewakili Argentina, Del Potro wajib melupakan persahabatannya dengan Cilic, wakil tuan rumah, demi target negaranya menggenggam mahkota untuk kali pertama. “Marin pemain bagus, saya sudah mengenalnya sejak usia 12 tahun dan kami memiliki karier yang sama,” kata Del Potro, Kamis (24/11) waktu setempat seperti dinukil AFP. “Dia teman baik saya di tour. Dia layak menjadi nomor enam dunia saat ini dan punya kesempatan memenangkan trofi (Piala Davis). Tapi kami juga akan mencoba meraih gelar!” Del Potro berharap keberuntungan kali ini menaungi timnya setelah gagal juara di empat laga final sebelumnya (1981, 2006, 2008, dan 2011). Karena itu, lanjut Del Potro, kunci kemenangan di final nanti adalah mengalahkan Cilic, sesama mantan juara US Open. Namun perjumpaan dua sahabat baru terjadi pada Minggu (27/11). Di laga perdana Cilic menghadapi Federico Delbonis, sedangkan Del Potro melawan Ivo Karlovic, petenis berusia 37 tahun atau tertua setelah Norman Brookes (43 tahun) yang memperkuat Australia di Piala Davis 1920. Karlovic, yang masuk dalam skuad juara Kroasia pada 2005, mengkhawatirkan kebugaran bintang muda Borna Coric. Namun, negara itu berambisi mengulang prestasi Kroasia 11 tahun silam saat dipimpin Ivan Ljubicic. Cilic merupakan satusatunya petenis di deretan 10 besar dunia yang bersaing dengan Del Potro (32 dunia). Tetapi Del Potro memiliki rekor cemerlang saat jumpa Cilic. Dari 10 pertemuan terahir, Del Potro meraih delapan kemenangan dan belum kalah dari Cilic sejak 2011. z ANNAS FURQON HAKIM

JADWAL FINAL PIALA DAVIS JUMAT (25/11) Marin Cilic (Kroasia) vs Federico Delbonis (Argentina) | Ivo Karlovic (Kroasia) vs Juan Martin del Potro (Argentina) SABTU (26/11) Ivan Dodig/Franko Skugor (Kroasia) vs Leonardo Mayer/Guido Pella (Argentina) MINGGU (27/11) Marin Cilic (Kroasia) vs Juan Martin del Potro (Argentina) | Ivo Karlovic (Kroasia) vs Federico Delbonis (Argentina)


HARIAN NASIONAL | www.harnas.co

SABTU-MINGGU, 26-27 NOVEMBER 2016 | Nomor 1042 Tahun IV

AFP | KHALED DESOUKI

SPORTS B25 Sejumlah pesawat beristirahat di Mesir, 13 November.

START KRETA, YUNANI

12 NOVEMBER Mesir

Sudan

Ethiopia

Kenya

VINTAGE

Tanzania

AIR RALLY

Ajang reli pertama kali menggunakan pesawat kuno bersayap ganda untuk kegiatan amal menyelamatkan unggas di Afrika.

Zambia Zimbabwe Botswana

FINIS CAPE TOWN AFRIKA SELATAN

PENGALAMAN SERU

17 DESEMBER

DI LANGIT AFRIKA PESERTA reli udara ‘Vintage Air Rally’ (VAR) bernapas lega, mereka bisa meninggalkan Ethiopia, Kamis (24/11) waktu setempat, setelah tertahan dua hari. Otoritas setempat menyatakan, kehadiran 12 pesawat kuno bersayap ganda serta staf pendukung di pesawat lain melanggar wilayah udara negara itu. Imbasnya, sebanyak 40 orang yang terlibat tak boleh terbang. Wesenyeleh Hunegnaw, kepala penerbangan sipil Ethiopia mengatakan, semua pesawat itu masuk secara illegal. Kian gawat, semua alat komunikasi peserta disita. Untunglah kabar itu diketahui diplomat Inggris, Irlandia, dan AS yang langsung melobi pemerintah setempat agar meng-

izinkan peserta reli melanjutkan perjalanan. “Kami sedang menegosiasi otoritas setempat terkait larangan meninggalkan bandara Gambella, Ethiopia,” ujar seorang diplomat beberapa hari lalu, seperti dinukil Guardian. Setelah dua hari tertahan, akhirnya mereka bisa kembali terbang. Jumat (25/11) kemarin, dikabarkan pesawat-pesawat dari era Perang Dunia I itu sudah memasuki wilayah Kenya. Kejadian di Ethiopia menjadi satu pengalaman berharga ajang reli untuk kali pertama ini. Tak selamanya mereka disambut penuh antusias. Ketika berangkat dari Pulau Kreta, Yunani, 12 November, lalu menjejak Mesir mungkin jadi memori indah. Saat itulah pesawat boleh mendarat di pelataran Piramid Giza yang tersohor itu, padahal areal tersebut tak boleh disinggahi pesawat sejak 80 tahun silam. VAR bukan sekadar reli jago

tangguh dan tercepat. Ajang ini lebih bertujuan amal, mencari dana untuk kelestarian unggas di Benua Afrika (yayasan Bird Life International), untuk UNICEF, dan kegiatan penyemaian pertanian dari pesawat (seed bombing). Berawal dari Pulau Kreta di Eropa, melintasi sembilan negara Afrika dengan rute sekitar 12.900 km, dan diharapkan finis di Cape Town, Afrika Selatan, 17 Desember. Hanya pesawat bersayap ganda dari era 1920 dan 1930an boleh berpartisipasi. Tapi kontestan didukung dua helikopter serta enam pesawat modern yang mengangkut logistik dan perangkat cadangan, sebagai antisipasi jika sewaktu-waktu pesawat peserta rusak. Afrika dipilih sebagai napak tilas perusahaan penerbangan Inggris Imperial Airways yang melayani wilayah itu pada 1939. Kala itulah kali pertama pesawat komersial membelah langit “Benua Hitam”.

INDEPENDENT Tim : F&J Pilot : Fabian & Johann Pesawat : WACO YMF5D

PESERTA (Maurice Kirk bergabung di Sudan)

FOTO-FOTO: VINTAGEAIRRALLY.COM

Ditahan otoritas Ethiopia dan berkemah di alam bebas tak akan dilupakan para pilot pesawat kuno bersayap ganda.

Jarak Tempuh 12.900 km Melintasi 10 Negara

AS & IRLANDIA

BELGIA & PRANCIS

Tim : SoCal Travel Air Pilot : Pedro Pesawat : Travel Air 4000

Tim :O Pilot : Mark & Lauren pesawat : DH82A Tiger Moth

BOSTWANA

AMERIKA SERIKAT

Tim : Barnstormers Pilot : Keith & Colin pesawat : Travel Air 4000

Tim : Eagle Pilot : Aharon & Yuval pesawat : Boeing Stearman

AFRIKA SELATAN

INGGRIS

JERMAN

Tim : Lotmead Tiger Pilot : John & Norman Pesawat : Tiger Moth

Tim : Amur Falcon Pilot : Ingo & Bob Pesawat : Bü 131 Bücker Jungmann

Tim : Frog & Kiwi Pilot : Cedric & Alexandra Pesawat : Stampe

INGGRIS

INGGRIS

SIPRUS

Tim : Geezer & The Girl Pilot : Brett & Sarah pesawat : DH82 Tiger Moth

Tim : Alaska Pilot : Nick & Lita Pesawat : Travel Air 4000

Tim : Cyprus Pilot : Courtney Pesawat : Tiger Moth

Petualangan fantastis dipastikan jadi pengalaman seru peserta. Mereka bakal melintasi lokasi eksotis seperti Piramid Giza, Kiliminjaro, dan sebagainya. Terdapat sejumlah pos dan hotel tempat menginap sepanjang perjalanan untuk menikmati wisata unik ini. “Mulai hotel bintang lima

hingga berkemah di alam bebas,” demikian pernyataan VAR. “Peserta harus siap menghadapi berbagai tekanan di udara atau kejadian kurang enak di negara yang disinggahi, atau masalah mesin, Tapi mereka didukung sejumlah pesawat untuk membantu.” z SANDY PRASTANTO

Si Bengal di Udara

AFP | FILES

MAURICE KIRK Lahir: Taunton, Inggris, 12 Maret 1945 Profesi: Dokter Hewan

MAURICE KIRK (71), peserta tertua di VAR memiliki pengalaman segudang di udara. Ia mengikuti jejak karier ayahnya, Denis sebagai dokter hewan, sehingga dirinya dijuluki “Flying Vet” atau dokter hewan penerbang. Anak ketiga dari enam bersaudara ini sejatinya bukan pilot pesawat tempur. Namanya dicantumkan sang ayah untuk mengenang adiknya (paman) yang meninggal di Prancis bagian utara sebagai staf di angkatan bersenjata Inggris. Memiliki nama serupa, Kirk akhirnya jatuh cinta dengan dunia penerbangan. Seturut hobi mengoleksi mobil antik, ia pun memilih pesawat bersayap tunggal 1943 WW2 Piper Cub. Terlebih, ia pernah jadi anggota cadangan Angkatan Udara Inggris (Royal Air Force) kala bertualang

ke Australia dan Selandia Baru. Bersama Piper Cup, Kirk menjelajahi langit di berbagai benua. Aksinya itu terkadang dikategorikan ilegal lantaran melanggar wilayah udara negara yang dilewati, misalnya mendarat di peternakan milik Presiden AS ke-43 George W Bush di Texas dan ditangkap pemerintah Jepang saat mendarat darurat. Ia juga pernah diduga menggunakan pesawatnya untuk menyelundupkan narkoba. Akibatnya berurusan dengan kepolisian South Wales, Inggris. Jadi peserta VAR 2016, Kirk sempat hilang di antara Pulau Kreta dan Sudan, namun bisa diselamatkan panitia. Ia pun termasuk di antara 40 orang yang ditahan pemerintah Ethiopia. Tapi kini “Si Bengal” itu bisa terbang lagi menuju Kenya. z SANDY PRASTANTO


HARIAN NASIONAL | www.harnas.co

SABTU-MINGGU, 26-27 NOVEMBER 2016 | Nomor 1042 Tahun IV

B26 SPORTS

HONG KONG (HN) – Indonesia menempatkan dua wakil pada babak semifinal nomor ganda campuran Hong Kong Open Super Series 2016. Praveen Jordan/Debby Susanto dan Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir mengalahkan lawannya masing-masing, Jumat (25/11). Praveen/Debby lebih dulu memastikan satu tempat di semifinal. Mereka menang 17-21 22-20 21-14 atas pasangan tuan rumah Lee Chun Hei Reginald/ Chau Hoi Wah. Lee/Chau tampil menekan di awal laga dan mengunci kemenangan di set pertama. Namun Praveen/Debby berusaha bangkit sehingga menyamakan kedudukan di game selanjutnya. Hasil tersebut semakin memacu spirit mereka untuk merebut kemenangan. “Kami mendapat banyak tekanan di awal. Kami terlalu sering mengikuti pola permainan lawan. Jadi kami terus mendapat serangan,” ujar Debby sebagaimana dikutip rilis yang diterima HARIAN

NASIONAL. “Kami mulai menemukan ritme permainan di set kedua. Kami pun berusaha tampil lebih fokus merebut poin demi poin pada babak terakhir.” Preveen/Debby akan bertemu Choi Solgyu/Chae Yoo Jung (Korea Selatan) pada babak semifinal. Ini merupakan kesempatan balas dendam, mengingat mereka tunduk 15-21 13-21 di perempat final China Open 2016 pekan lalu. “Kemarin kami kalah karena tampil kurang maksimal. Kini kami mengetahui gaya permainan mereka. Kami hanya perlu mencari tahu gaya bermain yang sesuai untuk meraih kemenangan,” tutur Jordan optimistis. Hasil positif juga dipetik pasangan ganda campuran andalan Indonesia Tontowi/Liliyana yang menang mudah 21-13 21-14 atas wakil China Liu Cheng/Li Yihui. Liliyana menjelaskan, lawan tampak tidak yakin sejak set pertama. Mereka terus-menerus mengincar dirinya. Padahal pu-

PP PBSI UNTUK HARIAN NASIONAL

Dua Ganda Buka Peluang All-Indonesian Final

Praveen Jordan/Debby Susanto menghadapi Lee Chun Hei Reginald/Chau Hoi Wah pada perempat final Hong Kong Open Super Series 2016 di Hong Kong Coliseum, Kowloon, Jumat (25/11).

kulan yang diberikan mudah ditebak. “Tontowi juga bermain tenang kali ini. Bola belakangnya rapih dan jarang mati. Itu membuat ka-

temu wakil Hong Kong Tang Chun Man/Tse Ying Suet pada pertandingan semifinal. Ini adalah pertemuan kali pertama kedua pasangan. z ALVIN TAMBA

mi percaya diri,” tuturnya. “Saya melihat banyak bola yang tidak bahaya. Jadi kami bisa menang mudah.” Tontowi/Liliyana bakal ber-

Padepokan nan Nyaman

Demi Pelatih Voli Pantai Mumpuni

z ALVIN TAMBA

z ALVIN TAMBA

HARIAN NASIONAL | ALVIN TAMBA

kelahiran 24 November 1988 itu langsung mendaftar. “Ini adalah kesempatan emas. Belum tentu pelatihan akan kembali digelar di Indonesia,” tuturnya. “Saya menikmati seluruh proses latihan kendati terkadang berlangsung tegang.” Menurut Irene, kedua instruktur pelatih memiliki dua kriteria berbeda. Itu membuat emosi para peserta dicampur aduk. “Huber lebih santai dalam menyampaikan materi. Sementara Ramdoo bertipe disiplin.” Sementara itu, Yip Wai Inan tidak ragu datang ke Indonesia demi mendapatkan sertifikat kepelatihan. Padahal ia merupakan pelatih voli indoor di Singapura.

INSTRUKTUR atau Pelatih Federasi Bola Voli Internasional (FIVB) Shailen Ramdoo menilai Indonesia beruntung memiliki Padepokan Voli yang lengkap di Sentul, Bogor. Terbukti tempat ini bisa memfasilitasi Kursus Kepelatihan Bola Voli Pantai Level 1, 20-24 November. “Tempat ini memiliki fasilitas lengkap. Lapangan pasirnya pun bagus. Berhasilnya perhelatan pelatihan level 1, maka bukan tak mungkin kami menggulirkan kursus atau seminar kepelatihan level 2 di sini tahun berikutnya,” ujarnya saat ditemui HARIAN NASIONAL. Fasilitas Padepokan memang komplet. Selain lapangan pasir, peserta bisa menggunakan kolam renang dan lapangan bola yang ukurannya tidak terlalu besar. Pelatih menempati kamar yang diperuntukan dua orang dan dilengkapi kamar mandi. “Terpilihnya Sentul menjadi tuan rumah pelatihan karena Padepokan Voli mendapat predikat Development Center dari FIVB. Indonesia adalah negara ketiga di Asia, setelah Jepang dan Thailand yang didapuk sebagai pusat pengembangan olahraga voli,” tutur Sekretaris Jendral PP PBVSI Yudi Sushariyanto.

Sebanyak 35 peserta kursus mendulang ilmu baru dari instruktur FIVB untuk cetak atlet berprestasi.

P

rofesi pelatih tidak mudah. Menang ikut dipuja, kalah jadi sumber cacian. Pelatih yang baik juga diwajibkan berbagi ilmu kepada kalangan dari berbagai kelompok umur, serta cepat beradaptasi dengan situasi. Instruktur bola voli internasional Shailen Ramdoo menilai, pelatih yang bagus harus menumbuhkan rasa senang terhadap olahraga tersebut. “Ia mampu melatih semua usia dan terpenting bisa membuat anak asuhnya menikmati permainan,” ujar Ramdoo saat ditemui HARIAN NASIONAL di Pedepokan Voli Indonesia, Sentul, Bogor, Rabu (23/11). “Mereka juga harus seimbang dalam mengasah kemampuan teknik, fisik, dan mental anak asuhnya. Terkadang pemain bintang juga tetap harus menyadari betapa menyenangkan olahraga tersebut,” tambahnya. Ramdoo dan Instruktur Johann Huber (Australia) me-

mimpin Kursus Kepelatihan Bola Voli Pantai Tingkat Pertama, atau Beach Volleyball Coach Course Level 1 yang digagas Federasi Bola Voli Internasional (FIVB), 20-24 November. Program yang diikuti 35 peserta dari berbagai negara ini baru kali pertama digelar di Tanah Air. Indonesia mengirimkan 26 pelatih, sementara Singapura (2), Macao (1), Hong Kong (4), dan Taiwan (1). “Tujuan terpenting dari pelatihan ini bukan mendapat sertifikat lulus. Para pelatih harus bisa menyalurkan pengalaman di sini saat kembali ke daerah masing-masing,” kata Ramdoo. “Sementara bagi yang lulus, mereka bisa melatih di seluruh negara yang berada di naungan FIVB.” Ferri Mehue misalnya, pulang ke daerahnya nanti ia berharap sanggup menelurkan sederet atlet berprestasi dari Bumi Papua. Kursus ini memang tak gratis,

Peserta kursus kepelatihan bola voli pantai mengikuti sesi praktik di lapangan Padepokan Voli, Sentul, Rabu (23/11).

Ferri harus membayar Rp 2 juta. Untunglah ia didukung KONI Kabupaten Jaya Pura. Namun dirinya menyadari, program ini membantu pelatih nasional memperbarui aturan internasional. “Bagi pelatih daerah, ini adalah pengalaman berharga. Kami mendapat pelajaran baru,” ujarnya. Nada seirama disampaikan Irene Citra yang pernah menjadi asisten pelatih tim PON Voli Pantai Indonesia. Ia pun tidak ragu mengeluarkan biaya sendiri demi menambah ilmu kepelatihan. Irene mendapat informasi tentang kursus ini dari Pengurus Pusat Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PP PBVSI). Tidak berpikir panjang, perempuan


HARIAN NASIONAL | www.harnas.co

SABTU-MINGGU, 26-27 NOVEMBER 2016 | Nomor 1042 Tahun IV

SPORTS B27

Buah Kesabaran John Catlin

kilas

TIMNAS Karate Indonesia merebut medali 10 medali (tiga perak dan tujuh perunggu) pada hari pertama Kejuaraan Asia Karate-Do Federation (AKF) “15th AKF Championship 2016” di Celebes Convention Centre (CCC) Makassar, Sulawesi Selatan, Jumat (25/10). Kendati demikian, Pelatih Kepala Timnas Karate Omita Olga Ompi belum puas. Pasalnya, skuad Merah Putih ditargetkan medali emas. Ia berharap hasil di awal kejuaraan justru melecut motivasi atlet mengukir prestasi lebih tinggi hingga akhir pada 27 November. “Semua ini menjadi bahan evaluasi agar meraih hasil lebih baik,” ujarnya. z ANTARA

z SANDY PRASTANTO

201 - John Catlin (AS) | 203 - Sam Cyr (AS), Antonio Lascuna (Filipina) | 204 - Mitchell Slorach (Singapura) | 205 - Panuwat Muenlek (Thailand) | 206 - Micah Lauren Shin (AS) | 207 - John Michael O’Toole (AS), Suradit Yongcharoenchai (Thailand), Tawan Phongphun (Thailand) | 208 - Gavin Green (Malaysia) | 209 - Sorachut Hansapiban (Thailand), Genki Okada (Jepang) | 210 - Brett Munson (AS), Itthipat Buranatanyarat (Thailand), Toni Ferrer (Spanyol), Atthaphon Sriboonkaew (Thailand), Arie Irawan (Malaysia), Victor Osterby (Denmark)

ADT TOUR UNTUK HARIAN NASIONAL

ka Serikat (AS) John Catlin mencetak pukulan birdie di hole (lubang) terakhir dengan skor empat di bawah par 67 (total 201) pada ronde III Combiphar Golf Invitational, Jumat (25/11). Torehan itu membuatnya melejit jadi pemimpin perolehan skor dengan keunggulan dua poin dari kompatriotnya, Sam Cyr serta Antonio Lascuna (Filipina). Catlin mengawali ronde ketiga dengan tertinggal satu poin dari pemuncak klasemen sebelumnya, Mitchell Slorach. Sayang, performa pegolf Singapura itu memburuk sehingga terjungkir ke posisi tiga. Kesabaran, ujar Catlin, merupakan kunci utama penampilan apik selama bertanding di Gunung Geulis Country Club, Bogor, Jawa Barat. “Sangat sulit namun saya tetap bersabar dan terus berusaha. Hasilnya, saya berhasil melakukan putting di hole ke-18 dari jarak 4,5 meter dan mengakhiri dengan skor birdie,” ujar pegolf yang menetap di Bangkok, Thailand. Ia bertekad mempertahankan permainan terbaiknya hing-

SEBANYAK 296 atlet dari 19 provinsi bersaing menjadi yang terbaik pada Kejurnas Anggar Pemula 2016 di Cilandak Commercial Estate, Jakarta Selatan, Jumat (25/11). Kejuaraan ini mempertandingkan dua kategori yaitu kadet pemula (usia 12-15 tahun) dan kadet (15-17 tahun). Setiap peserta menggunakan senjata berupa floret, sabel, dan dagen di babak penyisihan. Tiap juara dari tiap pool (grup) berlanjut dengan sistem gugur. Ikatan Anggar Seluruh Indonesia (Ikasi) berharap kejuaraan ini mempermudah pencarian bibit potensial untuk ajang lebih tinggi. z ANTARA

John Catlin memukul dari tee-box pada ronde III Combiphar Golf Invitational, Jumat (25/11).

ga babak final, Sabtu (26/11). Jika berhasil akan menjadi gelar pertamanya di Asian Development Tour (ADT). Pasalnya, ADT yang diluncurkan pertama kali pada 2010 adalah gerbang untuk masuk ke Tour Premier Asia (Asian Tour). Sementara itu, Cyr cukup puas mencetak skor 10 di bawah par dan berbagi tempat dengan pegolf veteran asal Filipina Antonio Lascuna. ““Saya berhasil memukul bola sangat dekat bebera-

pa kali hari ini (kemarin). Saya senang dengan cara memukul bola dan berada di posisi bagus untuk bermain agresif,” ujarnya. “Saya bahkan berhasil memasukan bola dari jarak dua meter di hole ke-6 dan hole ke-16, serta putting berjarak 4 meter di hole ke-10,” ungkap pegolf berusia 30 tahun tersebut. Faktanya, torehan ciamik kontestan asing tak sanggup dibuntuti wakil tuan rumah. Indonesia hanya mengirimkan dua

wakilnya pada posisi 30 besar yakni pegolf amatir Naraajie Emerald Ramadhan yang berada di peringkat ke-19, serta Ian Andrew yang mencatatkan nilai satu di bawah par (212 pukulan). “Hari Ini pukulan saya kurang bagus mungkin karena perubahan stik golf,” kata Ian. “Saya akan berusaha yang terbaik di ronde terakhir dan tidak berharap terlalu tinggi. Penampilan saat ini tidak dalam kondisi terbaik.” z ADITYA PRATAMA

Langkah Mencetak Pegolf Putri Tangguh

HARIAN NASIONAL | ADITYA PRATAMA

PETENIS putri Indonesia Jessy ‘Echi’ Rompies memboyong gelar juara ganda ITF Thailand ITF Women’s Circuit di True Arena, Hua Hin, Jumat (25/11). Di final turnamen berhadiah total 10.000 dollar AS itu, Echi yang berduet dengan Jawairiah Noordin (Malaysia) mengalahkan unggulan dua, Kamomwam Buayam (Thailand)/ Zhang Ling (Hong Kong) 6-4 6-3. Sukses ini menambah koleksi Echi di ITF Women’s Circuit menjadi 19 gelar ganda. “Hitung-hitung menjadi obat pelipur lara dari kegagalan di dua turnamen sebelumnya, ITF 100K di Jepang dan WTA 125K di Taipei pekan lalu,” tuturnya dalam rilis yang diterima HARIAN NASIONAL. Ia akan kembali turun pada turnamen serupa di wilayah itu pekan depan, sebagai penutup musim 2016.

Jumat (25/11)

BOGOR (HN) Pegolf asal Ameri-

Kejurnas Anggar Cari Bibit Potensial

Jessy Rompies Juara di Thailand

HASIL RONDE III

Dua pegolf Indonesia hanya mampu menembus 30 besar.

Hasil 10 Medali Jadi Pelecut Asa

RANKING 19 PEGOLF PUTRI INDONESIA DI WAGR 242 568 722 735 814 855 862 1257 1545 1594 1874 1887 1907 1930 2090 2375 2640 2704 2776

Inez Beatrice Wanamarta Tatiana Jaqueline Wijaya Gianti Mahardhika RIVANI ADELIA SIHOTANG Ribka Vania Gavrilla Christina Arya Ida Ayu Indira Melati Jessica Lydia Patricia Sinolungan Michela Tjan Juriah Juriah Victoria Chandra Nathania Damarisa Rim Andani Andani Bella Setio Chiara Refaya Arya Susanti Susanti Kristina Nathalia Yoko Putri Aisyah Amani

PEGOLF putri Asia terus bersinar di panggung internasional. Terbaru, peringkat dua dunia, Ariya Jutanugarn asal Thailand ditasbihkan sebagai pegolf terbaik 2016 LPGA. Ia mengikuti sukses sederet atlet seperti Inbee Park (Korea Selatan) atau Lydia Ko (Selandia Baru), nomor wahid dunia yang juga berdarah Negeri Ginseng. Bagaimana dengan pegolf Merah Putih? Tampaknya Indonesia harus bersabar melahirkan atlet berprestasi karena belum ada “srikandi” yang terjun ke dunia profesional seperti nama-nama di atas. Secara kualitas dan kuantitas, pegolf putri Indonesia sebenarnya menunjukkan perkembangan. Dalam ranking golf amatir dunia (WAGR), sebanyak 19 atlet masuk daftar kendati mayoritas di bawah posisi 1.000. Lumayan, dua tahun lalu hanya lima pegolf nasional tercatat di WAGR. Tapi Inez Beatrice Wanamarta adalah pengecualian. Ia menghuni ranking 242 dunia. Ketua Bidang Pembinaan Prestasi Persatuan Golf Indo-

nesia (PGI) Ari Hidrijantoro menjelaskan, perlu waktu menyiapkan pegolf putri nasional. Saat ini induk golf itu masih berkutat di amatir untuk menguatkan pondasi. Satu cara dengan mendirikan Pusat Pelatihan Nasional di Emeralda Golf Club, Jawa Barat. Tempat ini menjadi pusat pembinaan pemain junior ke jenjang lebih tinggi, lengkap dengan penerapan sport science yang melibatkan pelatih fisik serta ahli nutrisi. “Kami mempunyai platform pembinaan dengan tiga pilar yakni, pelatihan dengan standar dunia,” kata Ari saat dihubungi HARIAN NASIONAL. “Khusus untuk pelatihan (di Emeralda), atlet nasional ditanggung 100 persen oleh PGI. Sedangkan pegolf lapis kedua dan ketiga hanya membayar 25 persen dari harga normal.” Menurut Ari, PGI mempersiapkan mental para amatir agar siap ketika terjun ke dunia profesional. Pasalnya, pegolf di jenjang itu membutuhkan biaya tak sedikit. Berbeda dengan level amatir, semua diurus induk olah-

raga saat mengikuti turnamen yang membawa nama negara. “Kalau tidak memiliki sponsor, pegolf (profesional) harus membiayai dengan dana pribadi. Apalagi sponsor biasanya menginginkan pemain yang sudah berprestasi.” Pendapat Ari disetujui wakil DKI pada PON Jabar September silam, Rivani Adelia Sihotang. “Jika sudah turun ke profesional level permainan juga berubah harus selalu main bagus dan selalu dibawah par,” ujarnya. Bagaimanapun, kendala tersebut tak menghalanginya untuk terjun ke profesional usai Asian Games 2018. Prestasinya lumayan, ia jadi juara pada Ladies Amateur Open Golf Championship 2016 serta medali perak di kategori perorangan dan tim pada Sea Games 2015 Singapura. Apalagi usianya terbilang muda, 19 tahun. Pelajar SMA 4 Depok, Jawa Barat itu pun kian memupuk semangatnya. “Pihak sekolah memberikan banyak keringanan. Setiap Jumat dan Sabtu boleh berlatih.” z ADITYA PRATAMA


HARIAN NASIONAL | www.harnas.co

SABTU-MINGGU, 26-27 NOVEMBER 2016 | Nomor 1042 Tahun IV

B28 SPORTS

Jangan Larut dalam Euforia Timnas Indonesia berpeluang besar jumpa Vietnam di semifinal.

IMAM NAHRAWI MENPORA

Melawan Vietnam di semifinal tantangannya jauh lebih berat. Mereka ini keras, cepat dan lebih baik dari Singapura. JACK KOMBOY MANTAN BEK TIMNAS

Alhamdulillah kita lolos (ke semifinal). Melawan Singapura pemain kita fight, mereka bekerja keras dan gigih. Ini harus ditingkatkan di semifinal.

ANTARA | WAHYU PUTRO A

MANILA (HN) Tim Nasional Indonesia memastikan lolos ke semifinal Piala AFF usai mengalahkan Singapura 2-1 pada laga penutup Grup A, Jumat (25/11) malam. Koleksi 4 poin mendongkrak posisi Indonesia ke posisi runner-up. Juara grup ditempati Thailand (9 poin) berkat kemenangan 1-0 atas tuan rumah Filipina pada waktu bersamaan. “Kemenangan dramatis dan spesial. Daya juang pemain sungguh luar biasa, tak kenal lelah. Singapura tim yang bagus, pertahanannya rapat dan striker mereka pintar memanfaatkan situasi, dampaknya kami kebobolan lebih dulu,” ujar Pelatih Alfred Riedl. “Beruntung kami punya segudang pemain talenta dan muda. Mereka adalah masa depan tim ini. Sekarang kami fokus laga semifinal, saya rasa akan melawan Vietnam. Tanggal 29 sore kami akan kembali latihan perdana.” Pernyataan Riedl berarti euforia harus segera diakhiri. Kini saatnya Garuda bersiap menghadapi Vietnam dengan konsep kandang-tandang. Leg pertama pada 3 Desember dengan opsi lokasi pertandingan di Solo atau Bandung. PSSI diagendakan baru menetapkannya pada Sabtu (26/11) ini. Jika Indonesia benar jumpa Vietnam di semifinal, laga ini mengulang dua uji coba sebelum Piala AFF 2016 bergulir. Saat menjamu Vietnam di Sleman, skor akhir 2-2 dan kalah 2-3 kala tandang ke markas The Golden Stars di Hanoi. Menilik hasil itu, berkaca dari tiga laga di Grup A, mantan Pelatih Timnas U-19 Eduard Tjong mengatakan, Boaz Solossa dkk harus bisa memanfaatkan peluang sekecil apa pun untuk dikonversi menjadi gol. Ia menilai Indonesia begitu banyak menciptakan peluang, tapi hanya

Selebrasi Stefano Lilipaly (tengah) dan rekan-rekan di timnas usai mencetak gol kedua ke gawang Singapura pada laga terakhir Grup A Piala AFF 2016 di Rizal Memorial Stadium, Manila, Filipina, Jumat (25/11).

beberapa yang berbuah gol. “Kita juga harus belajar dari dua laga melawan Vietnam. Kalau saya lihat, pemain kita masih kalah cepat dibanding mereka,” kata pelatih yang biasa disapa Edu itu saat dihubungi HARIAN NASIONAL. Kerja sama tim di lini depan, lanjut Edu, harus ditingkatkan. Ketika lawan Singapura, penggawa Indonesia kerap tak tahu harus berbuat apa ketika sudah memasuki pertahanan lawan. “Bek dan gelandang juga sering terlambat turun membantu pertahanan. Intinya jangan merasa cepat puas. Kalau pelatih (Alfred Riedl) bisa membenahi hal itu, saya optimistis Indonesia bisa ke final,” tuturnya. Senada, pengamat sepak bola Vennard Hutabarat menilai Indonesia masih memiliki banyak pekerjaan rumah sebelum berjumpa Vietnam. Menurut dia, organisasi permainan dan komunikasi antarpemain tak kunjung

membaik hingga tiga laga terakhir. “Riedl juga harus berani mencoba pemain-pemain yang belum pernah diturunkan. Misalnya Bayu Gatra, dia punya kualitas, cepat, dan punya umpan yang akurat. Dedi Kusnandar pun begitu, padahal dia cukup bisa membuat lini tengah stabil,” kata Vennard. Di laga kemarin, Indonesia yang mengubah formasi menjadi 4-2-3-1, sempat tertinggal di menit ke-27 lewat sepakan voli Khairul Amri. Setelah gol itu, Merah Putih terus menggempur pertahanan The Lions. Namun, penampilan impresif kiper Singapura Hassan Sunny membuat gawangnya tetap aman. Memasuki babak kedua, Riedl kembali menggunakan formasi 4-4-2 dengan memainkan Ferdinand Sinaga yang menggantikan Evan Dimas. Masuknya Ferdinand membuat permainan Garuda lebih hidup. Bahkan, Ferdinand memiliki peluang di menit ke-59, namun tendangan-

nya masih melambung. Usaha tak kenal lelah penggawa Indonesia akhirnya berbuah hasil di menit ke-62, ketika Andik Vermansyah berhasil mencetak gol pertamanya di turnamen ini. Skor imbang kian melecut semangat Garuda. Alhasil, tendangan keras Lilipaly di menit ke-85 dari jarak dekat membuat Sunny memungut bola dari gawang untuk kedua kalinya. Sementara itu, Lilipaly merasa bangga bisa mencetak gol penentu malam kemarin. Gol tersebut, kata dia, dipersembahkan bagi seluruh masyarakat Indonesia beserta kakek dan neneknya. Di semifinal, Indonesia bakal kehilangan dua pilarnya di lini belakang – Yanto Basna dan Fachruddin Aryanto – yang terkena akumulasi kartu kuning. Maka kemungkinan besar Riedl akan menurunkan duet Manahati Lestusen dan Gunawan Dwi Cahyo di jantung pertahanan. z ANNAS FURQON HAKIM | ADITYA PRATAMA

Thailand Masih Menanti Lawan THAILAND lolos sebagai juara Grup A Piala AFF 2016 usai menekuk tuan rumah Filipina 1-0 di Philippine Sports Stadium, Jumat (25/11) malam WIB. Gol tunggal winger Sarawut Masuk menit 81 membuat Thailand mengumpulkan sembilan poin dari tiga kemenangan beruntun. Tuan rumah Grup A Filipina dipastikan tersingkir akibat kekalahan ini. Mereka finis di peringkat tiga klasemen dengan koleksi dua poin. Tim asuhan Thomas Dooley sebelumnya me-

Semoga di babak berikutnya terus membawa kabar baik bagi kebangkitan sepak bola Indonesia. Teruslah fokus, kuatkan tim, dan bulatkan tekad menjadi yang terbaik.

raih dua kali imbang melawan Singapura (0-0) dan Indonesia (2-2). “Kami frustasi tak bisa meraih kemenangan dan gagal berlanjut,”ujar Dooley seperti dilansir ABS-CBN. “Bagaimanapun, pemain kami telah berupaya sekuat tenaga sepanjang laga.” Thailand adalah juara bertahan Piala AFF 2014. Thailand bersama Singapura merupakan dua tim yang telah mengoleksi trofi Piala AFF terbanyak masing-masing empat kali juara.

Tapi kali ini Singapura tersingkir, sementara Thailand bertekad mengulangi pencapaian Piala AFF 2000 dan 2002 yang sukses mempertahankan gelar. Tim Gajah Putih itu masih menanti runner-up Grup B yang masih akan diperebutkan antara tuan rumah Myanmar dan Malaysia. Matchday terakhir penyisihan Grup B berlangsung hari ini. Malaysia dipastikan terus melanjutkan kiprahnya di Piala AFF setelah sempat mengancam akan mundur. Sebabnya, peme-

rintah Myanmar bersikap diam terhadap penderitaan etnis Rohingya. Pernyataan pemerintah pada Rabu (23/11) itu menimbulkan ancaman sanksi dari FIFA. Seturut rapat kabinet mendadak, mereka akhirnya memutuskan tetap melanjutkan pertandingan terakhir. “Hasil rapat tersebut memastikan kami tetap lanjut,” kata Menteri Olahraga dan Pemuda Khairy Jamaluddin kepada Bangkok Post. z ARIF RAHMAN

ILHAM JAYAKESUMA MANTAN PENYERANG TIMNAS

Target awal kita kan juara. Jadi, tugas Riedl masih panjang karena semifinal menuju final itu jauh lebih berat. RUDI KELTJES PENGAMAT SEPAK BOLA

2-1 INDONESIA

SINGAPURA

Andik V 62 S Lilipaly 85

Khairul Amri 27

Fachruddin, Yanto Basna, Ferdinand

Shakir Hamzah

INDONESIA (4-2-3-1) Kurnia Meiga; Beny Wahyudi (Manahati Lestusen 74), Abduh Lestaluhu, Yanto Basna, Fachruddin; Stefano Lilipaly, Bayu Pradana; Evan Dimas (Ferdinand Sinaga 58), Rizky Pora (Zulham Zamrun 78), Andik Vermansyah; Boaz Solossa SINGAPURA (4-1-4-1) Hassan Sunny; Abdul Hameed, Mohana, Daniel Bennet, Hamzah; Mohan Kumar (S Ghani 84); Ramli (Quak Jun Yi 90+1), Harris Harun, Baharudin, Muh Yasir Hanapi (Shahril Ishak 76); Khairul Amri

KLASEMEN AKHIR GRUP A 1. Thailand

3 3 0 0

2. Indonesia

3 1 1 1

6-2 9* 6-7 4*

3. Filipina

3 0 2 1

2-3

2

4. Singapura

3 0 1 2

1-3

1

KLASEMEN SEMENTARA GRUP B 1. Vietnam

2 2 0 0

3-1

6*

2. Myanmar

2 0 0 1

4-3

3

3. Malaysia

2 1 0 1

3-3

3

4. Kamboja

2 0 0 2

3-6

0

JADWAL LAGA GRUP B SABTU (26/11) Vietnam Myanmar

18.30 18.30

Kamboja Malaysia


C

SABTU-MINGGU, 26-27 NOVEMBER 2016 | Nomor 1042 Tahun IV

KREATIVITAS UNTUK LINGKUNGAN

KESETARAAN GENDER DALAM KOMIK DAN KARTUN

82 FILM ASIA PASIFIK BERBURU GENGSI DI BRISBANE

» C32

» C38

» C39

29

ALIA BHATT

JATUH BANGUN »C40

PHOTOGRAPHY

KALIJODO KINI

HARIAN NASIONAL | BAYU INDRA KAHURIPAN

»C34-C35

Hauwke Auto Gallery MOVIE REVIEW

KEIKHLASAN PEMECAH BATU

»C36

RUMAH MOBIL KUNO S

BOOK REVIEW

MENULIS TAK SEBATAS KATA

»C37

epintas tidak ada yang berbeda dari rumah di Jalan Puri Mutiara VI No 18B, Jakarta Selatan dengan hunian di sekitarnya. Tapi, begitu menyusuri bagian dalam, kita seakan memasuki mesin waktu dan ditarik ke era 1930an. Mobil klasik menjulang tinggi berderet apik. Di antara kendaraan beroda empat, berdiri tegak mesin pengisian bahan bakar berwarna merah dan kuning yang masih lengkap dengan nozel. Tak hanya itu, di bagian area terbuka juga berderet mobil klasik keluaran 1940- 1960an. Rumah bagi mobil-mobil lawas itu bernama Hauwke Auto Gallery milik Hartawan

Setjodiningrat atau akrab disapa Hauwke. Mobil klasik koleksi Hauwke juga disimpan di bangunan dua lantai, di mana bagian depan terdapat lampu neon bertuliskan: Mel’s 50. “Ini mengingatkan pada sebuah tempat makan di Amerika Serikat yang populer pada era 1950-an,” ujar Operational Manager dan anak bungsu Hauwke, Laurent Setjodiningrat, kepada HARIAN NASIONAL, Kamis (24/11). Bangunan seluas 360 meter persegi itu berkonsep restoran ala Amerika. Lantai hitam putih dengan kursi merah memberikan kesan klasik yang mendalam. Deretan mobil

mainan juga ditata apik dalam rak terbuka. Ada lounge era 1930-an yang digunakan untuk diorama. Di salah satu sisi, terdapat panggung kecil lengkap dengan mikropon zaman dulu. “Kadang (ruangan ini) dipakai juga untuk tempat kumpul komunitas mobil antik atau acara keluarga untuk karokean,” ujar Laurent yang sejak 2010 mengurus bagian manajemen dan pemasaran Hauwke Auto Gallery. Di lantai satu, terdapat 24 mobil antik yang berderet tanpa sekat. Lima di antaranya merupakan mobil milik Presiden Pertama Republik Indonesia Sukarno yang sudah direstorasi. Hanya, sejumlah

kerusakan seperti jamur dan cat yang mengelupas dibiarkan begitu saja untuk menjaga keaslian. Di area luar, Chevrolet Impala dan Chevrolet Bel Air. Nuansa retro dalam Hauwke Auto Gallery semakin kuat dengan kehadiran dekorasi klasik, seperti pompa bensin Texaco model zaman dulu. “Ini kami buat sendiri dari fiber, menyerupai aslinya,” ujar Laurent. Untuk tempat duduk outdoor, Hauwke Auto Gallery juga menyediakan bar kecil lengkap dengan kotak musik jukebox. Sulit untuk menyangka bahwa area ini dulunya merupakan pekarangan rumah seluas 2.000 m2 yang disulap menjadi galeri mobil lawas sejak Agustus 2008. O ADINDA PRYANKA


HARIAN NASIONAL | www.harnas.co

SABTU-MINGGU, 26-27 NOVEMBER 2016 | Nomor 1042 Tahun IV

KERAP membeli rongsokan mobil tua membuat Hartawan Setjodiningrat atau Hauwke saat itu dipandang “gila” atau kurang kerjaan. Namun, “kegilaan” Hauwke membuahkan hasil yang mengejutkan. Hauwke mengoleksi mobilmobil tua sejak 1979, sepulang studi dari Australia. Sekitar 200 mobil pernah terparkir di halaman rumah Hauwke yang kini menjadi tempat berdiri Hauwke Auto Gallery. Termasuk, mobil Austin Seven keluaran 1937 sampai mobil Formula 1 vintage. Kini koleksi Hauwke Auto Gallery sudah berkurang mencapai 90-an mobil. Penurunan kuantitas ini terjadi karena proses barter antara Hauwke dengan kolektor lain. “Misalnya, kami berani menukarkan lima mobil kami untuk satu mobil yang memang kelasnya lebih tinggi,” tutur Operational Manager dan anak bungsu Hauwke, Laurent Setjodiningrat saat ditemui HARIAN NASIONAL, Kamis (24/11). Dengan banyaknya koleksi yang berjejer di Hauwke Auto Gallery, Laurent harus bisa membagi fokus dan menetapkan skala prioritas perbaikan, tergantung pada tingkat kerusakan mobil. Hauwke Auto Gallery kini lebih fokus pada performa kendaraan atau merestorasi mesin ketimbang urusan kosmetik mobil. Inilah yang membedakan kolektor dan restorer (orang yang memperbaiki). Usia mobil tua yang direstorasi Laurent sudah lebih dari satu abad. Beruntung, mayoritas kendaraan dalam Hauwke Auto Gallery masih bisa didapatkan suku cadang melalui pembelian dalam jaringan (daring/online). “Ada juga beberapa perusahaan (suku cadang) yang sudah tutup. Kalau sudah begitu, terpaksa kanibal ke mobil lain yang hampir setara,” ucap Laurent. Dalam restorasi, Hauwke Auto Gallery selalu melakukan perawatan dari kondisi bobrok sampai anggun dengan fokus pada perbaikan awal. Menurut Laurent, perbaikan seperti itu justru memudahkan dalam perawatan. Sebaliknya, jika setengah-setengah melakukan restorasi dari awal, justru ke depan biaya perawatan bisa membengkak. Untuk memastikan kondisi mobil, mekanik rutin memeriksa kondisi mesin setiap mobil. Sementara bagian cat mobil hanya dibersihkan dari debu atau ditutup dengan kain. Dengan kondisi yang masih

FOTO-FOTO: HARIAN NASIONAL | BAYU INDRA KAHURIPAN

C30 TRAVEL

KLIP VIDEO hingga FOTO PRANIKAH Kebanyakan mobil koleksi Hauwke Auto Gallery berusia lebih dari seabad. minim listrik, mobil tua tidak perlu dipanaskan secara rutin. “Dua minggu sekali merupakan intensitas (pemanasan) paling tinggi,” kata Laurent. Laurent mengatakan, proses restorasi tidak dilakukan di Hauwke Auto Gallery melainkan di Bekasi, pabrik milik Hauwke. Di sana, tersedia tukang las dan ketok yang fokus pada bagian bodi, mekanik untuk mengurus mesin, dan tukang cat. Setelah tiga perawatan tersebut, mobil akan dibawa ke galeri untuk dicek bagian kabel, interior, dan list body. Laurent menjelaskan, durasi restorasi untuk satu mobil bergantung pada tingkat keparahan. Waktu tiga bulan untuk mengerjakan satu mobil sudah tergolong pekerjaan yang maksimal. “Karena kita beli online, sering juga kita tertahan di bea cukai dan sebagainya. Menunggu barang dari luar negeri butuh waktu lama,” ujar dia. Dengan perawatan intensif, tidak sedikit penikmat barang antik yang datang ke Hauwke Auto Gallery untuk menitipkan restorasi mobil. Hanya, Laurent belum bisa menerima karena masih banyak koleksi pribadi yang

belum terurus. Tapi, Hauwke Auto Gallery tidak tertutup bagi pemilik kendaraan yang ingin menitipkan mobil di galeri. Laurent mengatakan, galerinya tidak memiliki target penambahan koleksi secara pasti. “Spesifik mobil tidak pernah terpikirkan. Kalau merasa menarik dan unik, tidak menutup kemungkinan untuk dibeli atau ditukar,” ujarnya. Selain dari penikmat lokal, banyak juga orang luar negeri yang berkunjung ke galeri untuk mencari tahu tentang cara restorasi. Banyak variasi kendaraan yang dikoleksi menjadi keunggulan dari Hauwke Auto Gallery dibandingkan kolektor atau restorer lain. Beberapa kali, Laurent dan Hauwke pun sempat berkunjung ke luar negeri untuk mencari informasi cara perawatan mobil kuno. Berangkat dari hobi, Hauwke Auto Gallery kini merambah ke dunia bisnis. Sejak enam tahun belakangan, Laurent

gencar memasarkan galeri untuk kebutuhan foto pranikah, syuting klip video atau iklan, atau menyewakan mobil untuk mobil pernikahan. Dari jumlah mobil yang ada, Laurent mengatakan, ada 12 mobil yang bisa dipakai untuk mobil pernikahan. “Pendapatan dari situ kami putar untuk membeli mobil lain atau memperbaiki kerusakan mobil,” ujar Laurent. Selain itu mereka juga menjadikan rumah tersebut untuk tempat berdiskusi para penikmat mobil antik. “Calon penyewa bisa melihat kondisi (mobil) dulu, lalu dipesan sesuai tanggal, bayar uang muka. Lalu, saat hari H kami kirimkan mobil plus sopir,” ucap Laurent. O ADINDA PRYANKA


Eropa Akui Standar Safety Lion Air dan Batik Air Uni Eropa Menghapus dari Banned List untuk Terbang ke Eropa

Seluruh Maskapai Lion Group Peroleh ISSA

omisi Eropa (European Commission – Lembaga Eksekutif Uni Eropa/UE) mencabut pemblokiran penerbangan Lion Air dan Batik Air ke Benua Eropa. Pencabutan tersebut merupakan pengakuan terhadap kemajuan industri penerbangan nasional. Presiden Direktur Lion Air Group Edward Sirait mengatakan, Lion Air dan Batik Air telah resmi lepas dari banned list (daftar larangan) UE pada 16 Juni 2016. Pencabutan itu merupakan pengakuan atas komitmen manajemen Lion Air dan Batik Air menjadikan keselamatan dan keamanan (safety) penerbangan sebagai prioritas utama. Pengumuman Komisi Eropa membuktikan Lion Air dan Batik Air telah melaksanakan standar dan prosedur penerbangan yang berlaku dan diakui dunia internasional. ‘’Manajemen Lion Air dan Batik Air akan terus melakukan perbaikan menyangkut kualitas pelayanan, terutama keselamatan dan keamanan penerbangan,” ujar Edward di Jakarta beberapa hari lalu. Menurut Edward, selepas dari banned list UE, terbang ke Eropa kini bukan lagi menjadi masalah bagi Lion Air dan Batik Air. ‘’Tapi, ini sebagai pengakuan bahwa kami sudah memenuhi standar keamanan dan keselamatan Eropa.’’ Dengan demikian, masyarakat di Tanah Air dan Eropa tidak perlu ragu lagi dengan standar keamanan dan keselamatan penerbangan Lion Air dan Batik Air. Kedua maskapai itu terus berkomitmen meningkatkan standar keamanan dan keselamatan penerbangan, terlebih sudah diakui internasional. Sebelumnya Komisioner Uni Eropa untuk

Duta Besar Uni Eropa Untuk Indonesia Vincent Guerend bersama Kepala Bidang Humas Ditjen Perhubungan Udara Kemenhub Agoes Soebagyo memberikan keterangan kepada awak media di Kantor European Union Indonesia di Jakarta, Jumat (17/6. Keterangan tersebut terkait pencabutan larangan penerbangan ke Eropa.

Transportasi Violeta Bulc mengatakan, keamanan dan kenyamanan penerbangan merupakan prioritas masyarakat. ‘’Kami senang dapat memperbarui tingkat keselamatan udara bagi warga Eropa dan dunia. Kami juga senang bisa memperluas penerbangan dari seluruh dunia,’’ kata Bulc dalam pernyataan resmi dari markas Komisi Eropa di Brussels, Belgia. Ia menjelaskan, kajian dan penilaian untuk pencabutan dari banned list UE dimulai sejak Mei 2016. Komisi Eropa berharap pencabutan atas larangan terbang tersebut berdampak tidak hanya bagi warga Eropa, tetapi juga membantu negara-negara terdampak untuk meningkatkan keselamatan penerbangan. Kepala Biro Hubungan Masyarakat Kementerian Perhubungan (Kemenhub) Hemi Pamuraharjo mengapresiasi pencabutan larangan penerbangan Lion Air dan Batik Air ke Eropa. Ia menilainya sebagai kemajuan signifikan yang patut dibanggakan.

Seluruh maskapai dalam Lion Air Group telah memperoleh IATA Standard Safety Assessment (ISSA). Dengan demikian, operasional Lion Air, Batik Air, Wings Air, Malindo Air, dan Thai Lion Air telah terjamin dengan standar keselamatan internasional. Sertifikat ISSA diperoleh setelah menjalani audit berskala global dalam program IATA Operational Safety Audit (IOSA). Objek utama audit tersebut adalah maskapai yang mengoperasionalkan pesawat dengan maximum take-off weight (MTOW) lebih rendah dari 5.700 kilogram. Terdapat sekitar 115 standar dan praktik yang direkomendasikan dalam ISSA. Sedangkan The ISSA Standard Manual (ISSM) diterbitkan dalam rangka memberikan standar dan sejumlah praktik yang dianjurkan (ISARPs) terkait materi bimbingan dan informasi pendukung lainnya yang diperlukan oleh operator agar berhasil dalam mempersiapkan penilaian. Ruang lingkup audit, di antaranya, sistem organisasi dan manajemen, operasional penerbangan, keberangkatan penerbangan, pemeliharaan pesawat dan mesin pesawat, pengerjaan kabin, ground handling, pengerjaan kargo, serta keamanan operasional. ‘’Ini prestasi yang sangat luar biasa bagi kami untuk memulai perolehan standar keamanan internasional lainnya,” kata Edward Sirait. O ADV


HARIAN NASIONAL | www.harnas.co

SABTU-MINGGU, 26-27 NOVEMBER 2016 | Nomor 1042 Tahun IV

FOTO-FOTO: HARIAN NASIONAL | CHRISTINA AMBARRITA

C32 HANDICRAFT

Kreativitas

untuk Lingkungan L

imbah menjadi persoalan tak kunjung habis di Indonesia khususnya limbah yang tak terurai alami oleh pembusukan (non-organik). Pengolahan limbah seperti plastik, aluminium, hingga elektronik masih belum maksimal. Melalui tangan-tangan kreatif limbah non-organik bisa dikreasikan menjadi benda-benda menarik, unik, dan berguna. Sebut saja tas dan dompet yang dibuat dari plastik pembungkus kopi buatan ibu rumah tangga. Aluminium terbilang limbah yang sulit dikreasikan karena bentuk bahan yang tidak selentur plastik.

Namun, keahlian dan ide bisa menyulap limbah menjadi hasil karya bernilai seni tinggi dan diminati masyarakat. Kreasi limbah aluminium kebanyakan diolah kembali menjadi mainan, pajangan,

dan aksesori gantungan kunci yang bisa disimpan lama. Seperti yang dikreasikan Ogifson Harianja, perajin kaleng minuman yang bertahun-tahun berkutat dengan limbah dan menjadikan limbah sebagai

media menyalurkan kreativitas berupa kerajinan miniatur. Ogifson mulai berkutat dengan kerajinan sejak mendirikan usaha bernama Rey Art Miniatur pada 2009. Dia sempat bekerja sebagai distributor majalah dan koran sebelum mendirikan bisnis kerajinan tangan. Seiring waktu dia menyadari terjadi penurunan penjualan media cetak lantaran imbas digital. Dia pun memutar otak untuk mencari usaha lain. Pencarian selesai ketika mendapat ide menekuni kreasi limbah yang sering diabaikan banyak orang.

“Saya memutuskan membuat kerajinan ini karena dulu belum ada yang melakukan seperti saya. Sekaligus saya ingin mengupayakan penyelamatan lingkungan,� ujar Ogifson kepada HARIAN NASIONAL, Rabu (23/11). Menurut Ogifson, kerajinan yang dibuat merupakan hasil belajar otodidak. Sejak kecil dia memang berminat tinggi terhadap seni dan kreativitas. Hal itu menjadi modal baginya untuk menjalani bisnis kreasi berbahan kaleng bekas tanpa halangan. O CHRISTINA AMBARRITA


HARIAN NASIONAL | www.harnas.co

SABTU-MINGGU, 26-27 NOVEMBER 2016 | Nomor 1042 Tahun IV

HANDICRAFT C33

DI sebuah kios kecil berukuran 2 x 3 meter bengkel kreatif Rey Art Miniatur beroperasi. Sang pendiri Ogifson Harianja sehari-hari berkutat dengan limbah bekas, terutama kaleng aluminium bekas minuman. Miniatur seperti motor vespa, mobil, dan boneka terpajang setiap hari di pinggir Jalan Raya Kalimalang. Karya Ogifson menarik perhatian pengguna jalan yang melintas. Ogifson rutin mulai membuka kios kecil itu dan berdagang pada siang hari. Kediamannya di Jatiwaringin menjadi bengkel produksi mainan miniatur tersebut. Dalam sehari jika sedang produktif, dia bisa menyelesaikan lebih dari lima mainan. Namun jika sedang tidak mood, dia memilih tidak membuat sama sekali. “Melakoni pekerjaan seperti ini memang fleksibel sekali. Saya pun di rumah cukup dibantu istri yang bertugas menggunting pola. Baru saya merangkainya jadi miniatur seperti ini,” tuturnya kepada HARIAN NASIONAL, Rabu (23/11). Bapak tiga anak itu mengaku bangga dengan pekerjaan yang dilakoni. Bukan saja cukup untuk memenuhi kebutuhan hidup keluarga, namun dia juga sering membagikan keahliannya dengan workshop singkat ke sejumlah sekolah. Dia tak menampik masih ada yang memandang sebelah mata pekerjaan yang dilakoninya sejak tujuh tahun lalu. Sebagai perajin kaleng bekas, Ogifson memang berurusan dengan sampah. “Prinsip saya tidak mengapa kerja dengan sampah, yang penting tidak menjadi sampah masyarakat,” tuturnya. Seiring waktu, persaingan semakin ketat. Mulai banyak perajin serupa yang meniru ide dan bentuk karyanya. Namun, dia tidak mau memusingkan hal itu. “Setiap perajin punya ciri khas, kalau saya berusaha rapi dari pemotongan dan detail. Tapi namanya buatan tangan jelas beda, tak akan sama,” kata lelaki asal Sumatera Utara itu. Ogifson bercerita, untuk membuat satu miniatur motor vespa dibutuhkan sekitar 8 buah limbah kaleng. Barang

FOTO-FOTO: HARIAN NASIONAL | CHRISTINA AMBARRITA

MINIATUR VESPA KALENG

Ogifson dan karyanya ketika di Bengkel Rey Art Miniatur, Jatiwaringin, Jakarta Timur, Rabu (23/11).

bekas itu dicuci, dikeringkan, kemudian digunting menjadi pola-pola tertentu. Setiap bagian kaleng dimanfaatkan dengan maksimal oleh Ogifson. Misalnya pada bagian roda, ia memanfaatkan ujung kaleng yang berbentuk lingkaran kemudian dimodifikasi sedemikian rupa menjadi roda. Selain limbah kaleng, bahan tambahan yang dibutuhkan hanya berupa potongan kabel dan lem. Karena telah terbiasa, Ogifson tak perlu menggambar pola khusus. Setelah bahanbahan yang diperlukan tersedia, ia hanya cukup merangkainya. Satu buah miniatur

Prinsip saya tidak mengapa kerja dengan sampah, yang penting tidak menjadi sampah masyarakat. OGIFSON HARIANJA PENDIRI REY ART MINIATUR

memerlukan waktu sekitar tiga jam hingga jadi. Miniatur-miniatur tersebut kebanyakan tak memerlukan hiasan tambahan karena menampilkan warna asli aluminium, pembeli pun tahu kaleng apa yang digunakan. Namun ada juga yang dicat agar lebih berwarna. Ogifson mendatangkan limbah kaleng minuman dari pengepul. Dalam sekali pembelian, ia membeli mencapai 3 kilogram kaleng dari berbagai jenis minuman kaleng. “Terkadang ada yang pesan kaleng tertentu dan saya usahakan cari,” kata Ogifson

yang menggunakan kaleng dengan kondisi 80 persen masih baik. Namun, jika sudah banyak penyok, dia hanya menggunakan bagian ujung untuk dijadikan roda. Pasalnya, dia memerhatikan dan mengutamakan desain rapi dan ketebalan kerangka. Selain unik, miniatur karya Ogifson mengesankan vintage dari sisi warna dan bentuk. Banyak orangtua yang membelikan miniatur untuk anaknya. Namun tak sedikit juga yang menjadikannya sebagai kado, buah tangan, maupun pajangan di rumah. Sementara mengenai perawatan, dia mengatakan cukup dibersihkan saja. Jika sesekali ingin dicuci pun tak masalah. Itulah yang menurutnya tepat memilih kaleng limbah berbahan dasar alumunium lantaran tak mudah berkarat seperti kaleng susu kental manis. Ogifson tak hanya membuat miniatur kendaraan, dia juga membuat kreasi miniatur Monumen Nasional yang tingginya sekitar 1,5 meter dari limbah kaleng minuman soda. Ke depannya, Ogifson berharap usaha ini bisa memiliki tempat display yang lebih baik lagi. Tempat saat ini, kata dia, tak sedikit yang mencibir karena harga dinilai terlalu tinggi untuk tempat “sederhana” seperti itu. “Terkadang ada yang tawar sampai Rp 20 ribu per buah. Bagi saya ini karya seni dan memang banyak yang belum paham,” ujarnya. Dari beragam variasi miniatur, lelaki yang gemar melukis itu mematok harga yang beragam. Misalnya untuk satu buah miniatur motor vespa dijual seharga Rp 100 ribu, miniatur mobil Volkswagen dijual mencapai Rp 300 ribu.“Untuk pesanan tak semua bisa dipenuhi karena keterbatasan tenaga,” katanya. Dari bisnis kerajinan limbah itu, dalam satu bulan dia bisa meraup keuntungan hingga Rp 6 juta. Tak hanya menjual langsung, dia juga memasarkan lewat jalur online. Bahkan miniatur karya Ogifson sudah mampir ke mancanegara. Belum lama ada pembeli asal Jerman yang memesan mainan unik itu. O CHRISTINA AMBARRITA


HARIAN NASIONAL

SABTU-MINGGU, 26-27 NOVEMBER 2016 | Nomor 1042 Tahun IV

C34

PHOTOG

FOTO & TEKS : HARIAN NASIONAL | AULIA RACH

RUTE BARU mulai 28 Oktober 2016 SOEKARNO-HATTA - SORONG

SOEKARNO-HATTA - MERAUKE

HALIM PER

05.35, 23.30 WIB

18.45, 20.55 WIB

19.55 WIB

SORONG - SOEKARNO-HATTA

MERAUKE - SOEKARNO-HATTA

SORONG -

08.00, 14.05 WIT

07.40 WIT

08.00, 14.05 WI

mulai 30 Oktober 2016 HALIM PERDANA KUSUMA - MANADO

MANADO - HALIM PERDANA KUSUMA

00.50 WIB

17,20 WITA


L | www.harnas.co

SABTU-MINGGU, 26-27 NOVEMBER 2016 | Nomor 1042 Tahun IV

GRAPHY

C35

HMAN

RDANA KUSUMA - SORONG

- HALIM PERDANA KUSUMA

IT

K

alijodo dulu dikenal sebagai salah satu kawasan perjudian dan prostitusi di Jakarta. Kini, wilayah itu telah berubah drastis. Pembangunan ruang terbuka hijau (RTH) dan ruang putlik Terpadu ramah anak (RPTRA) yang dibangun sekitar 8 bulan lalu kini mulai menampakkan hasil. Progres paling signiďŹ kan adalah pembangunan RPTRA Kalijodo. Di lokasi ini dibangun gedung serbaguna hingga arena skate dan BMX Park yang sudah hampir rampung. Demikian juga dengan lapangan futsal, sudah rampung lengkap dengan gawangnya. Secara keseluruhan pembangunan

RTH dan RPTRA telah mencapai 80 persen. Pemerintah Provinsi DKI Jakarta memasang target RTH dan RPTRA Kalijodo bisa selesai sebelum pergantian malam tahun baru. Lokasi ini diharapkan bisa menjadi salah satu tempat perayaan malam pergantuan tahun di Jakarta. Ini akan mengubah kawasan Kalijodo dalam setiap malam tahun baru. Tahun-tahun sebelumnya detik-detik pergantian tahun di tempat ini penuh pesta pora, perjudian, dan prostitusi, di pergantian tahun 2017 lokasi ini diharapkan akan menjadi salah satu tempat yang nyaman menikmati pesta kembang api di Jakarta. O

HALIM PERDANA KUSUMA - MERAUKE

MAKASSAR - SORONG

MAKASSAR - MERAUKE

17.50, 19.55 WIB

04.10, 10.00 WITA

02.30 WITA

MERAUKE - HALIM PERDANA KUSUMA

SORONG - MAKASSAR

MERAUKE - MAKASSAR

07.40 WIT

08.00, 14.05 WIT

07.40 WIT


HARIAN NASIONAL | www.harnas.co

SABTU-MINGGU, 26-27 NOVEMBER 2016 | Nomor 1042 Tahun IV

C36 MOVIE REVIEW IBU MAAFKAN AKU

KEIKHLASAN PEMECAH BATU

Sutradara: Dwi Ilalang Produser: Musri MD Penulis Skenario: Rusli Rinchen Produksi: Bejo Production Genre: Horor

ADRENALINE BERCERITA tentang tantangan uji nyali untuk mendapatkan sebuah pekerjaan. Gaji yang ditawarkan besar: Rp 130 juta. Namun, mereka harus lolos seleksi dengan tiga syarat. Yaitu tidak boleh makan dan minum selama audisi. Syarat peserta mencari tahu sendiri dan berjuang untuk menyelamatkan diri serta memecahkan teka-teki sebelum waktu berakhir. Hanya itulah satu-satunya cara untuk selamat.

Judul: Ibu, Maafkan Aku | Sutradara: Amin Ishaq | Penulis Skenario: Henny Suryaningsih | Produksi: Onasis Media Intertainmen Genre: Drama | Pemeran: Christine Hakim, Ade Firman, Sumarwata, Meriza Febriani, dan Marcellino Wibowo

adegan keseharian. Konflik yang dihadirkan pun berskala kecil, namun diobservasi secara mendalam sehingga membuat penonton mudah memahami alur. Karakter masing-masing tokoh digambarkan dalam

MENJAGA perasaan di tengah profesionalitas bukanlah hal mudah. Terlebih, profesionalitas sebagai perwira angkatan udara yang menuntut sikap tidak pandang bulu dan perasaan cinta kepada seorang istri. Melalui thriller romantis garapan sutradara Robert Zemeckis ini, penonton diajak bersama-sama mengalami posisi dilematik itu. Max Vatan (Brad Pitt) tak ambil pusing dengan cibiran orang-orang di kantornya lantaran ia mencintai satu rekan kerja. Ia yakin bisa menjalani rumah tangga dengan bahagia dan sederhana karena Marianne Beausejour (Marion Cotillard) sudah tidak lagi terlibat dalam profesi yang sama dengannya. Namun, permasalahan muncul bukan lantaran kesamaan profesi, melainkan perasaan sendiri. Mengambil latar waktu Perang Dunia II (1942) dan rezim Nazi, mulanya Max yang berprofesi sebagai agen intelijen Kanada ditugaskan ke Maroko, Afrika Utara, untuk membunuh Duta Besar Jerman untuk Maroko. Bersama Marianne, anggota Pemberontak Perancis, mereka menyamar

tutur dan gerak yang membuat penonton mudah memahami cara pikir serta tujuan masingmasing. Dengan cara ini, Amin dan Henny seperti hendak mengajak penonton untuk menjadi bagian dari keluarga Hartini (Christine Hakim)

dan tiga anaknya, Banyu (Ade Firman Hakim), Gendis (Meriza Febriani) dan Satrio (Marcellino Wibowo). Kehadiran Christine sebagai sang ibu memberikan pengaruh besar. Sosoknya yang penuh keibuan mampu membius

ALLIED

DILEMA ASMARA DUA AGEN

COLLIDER.COM

ash

JAKARTAVENUE.COM

E

nam bulan belakangan drama keluarga yang menguras air mata kerap mengisi bioskop-bioskop. Setelah Sabtu Bersama Bapak mewarnai layar lebar pada Juli lalu, berikutnya Aku Ingin Ibu Pulang yang menampilkan aktris Nirina Zubir tampil September silam. Dan, kini Ibu Maafkan Aku hadir dengan nuansa serupa. Dengan latar Gunung Kidul, Yogyakarta, film ini menampilkan kematangan akting Christine Hakim. Perempuan berusia 59 tahun ini tampil bersama para pemain muda: Ade Firman Hakim, Meriza Febriani dan Rezca Syam. Film yang bercerita tentang hubungan antara anak dan orangtua bukanlah cerita baru. Namun, sutradara Amin Ishaq bersama penulis skenario Henny Surya mampu membalut Ibu Maafkan Aku dalam suasana sensitivitas yang mampu menguras air mata dan menyentuh sisi terdalam para penonton. Semua itu dilalui tanpa berlebihan menampilkan tragedi. Menonton Ibu Maafkan Aku bagaikan menyaksikan

Judul: Allied | Produser: Graham King, Steven Knight, Robert Zemeckis Sutradara: Robert Zemeckis | Skenario: Steven Knight | Produksi: GK Films Durasi: 124 menit | Genre: Thriller Romantis | Pemeran: Brad Pitt, Marion Cotillard, Janed Harris, Simon Mc Burney, Lizzy Caplan | Biaya : US$ 85 juta

sebagai sepasang suami istri. Permasalahan justru dimulai setelah ketegangan taktik pembunuhan itu selesai. Kembali ke London dan menikahi Marianne, Max mengira hidupnya baik-baik saja. Hingga ia dihadapkan pada

kemungkinan bahwa istrinya adalah mata-mata Jerman yang menyamar untuk mendapatkan kode strategi serangan dan pertahanan udara darinya. Hasil terburuk dari kemungkinan itu, ia harus menembak Marianne dengan

penonton. Setelah ditinggal sang suami (Herdin Hidayat), Hartini harus menjalani pekerjaan sebagai pemecah batu untuk menghidupi ketiga anaknya. Meski matanya terluka karena kecelakaan saat bekerja, Hartini tetap bekerja keras mengumpulkan uang untuk membantu buah hatinya meraih cita-cita. Tidak hanya mencari rezeki, beban Hartini semakin tinggi ketika harus menggantikan sosok sang suami yang kerap memberikan nasihat dan kata mutiara pada Banyu, Gendis, dan Satrio. Seperti pada kebanyakan drama keluarga yang cenderung mudah ditebak, Ibu Maafkan Aku hendak menunjukkan kehebatan sosok ibu. Ikatan yang kuat antarpemain membuat mereka tampil laiknya sebuah keluarga. Hanya, interaksi yang ditampilkan dalam Ibu Maafkan Aku terlampau fokus pada sosok Hartini dan masing-masing anak. Sosok tiga saudara yang tinggal dalam satu atap dan memiliki hubungan darah belum terasa alami karena minim interaksi dan konflik di antara mereka. O ADINDA PRYANKA

tangannya sendiri. Atau, jika ia memilih menyembunyikan kebenaran bahwa Marianne adalah mata-mata Jerman, hukum militer menganggapnya sebagai pengkhianat. Maka, keduanya harus mati. Max pun melakukan investigasi sendiri. Namun, berbagai upaya menegangkan ia lakukan menghasilkan kenyataan yang tidak ingin ia percayai. Marianne mengakui bahwa dirinya yang mengirim sandi rahasia ke Jerman. Ia bukan Marianne Beausejour pemberontak Nazi dari Perancis, melainkan perempuan lain yang warna kulit, rambut, dan matanya persis. Allied menghadirkan kisah cinta yang terasa palsu sekaligus nyata. Karakter Max yang akhirnya memilih mengajak kabur Marianne dan memulai hidup baru bisa dianggap bentuk cinta. Namun, penonton disuguhkan pertanyaan mendasar: diberi nama apa tindakan-tindakan Marianne terhadap Max? Mengusung genre thriller romantis, porsi menegangkan dan drama asmara terasa imbang. O HABSARI


HARIAN NASIONAL | www.harnas.co

SABTU-MINGGU, 26-27 NOVEMBER 2016 | Nomor 1042 Tahun IV

BOOK REVIEW C37 flash

Penulis: Heni Phepheo Tebal: 168 halaman Tahun: November 2016 Penerbit: Diva Kids

100 DONGENG NINA BOBOK BUKU “100 Dongeng Nina Bobo” bisa membantu orangtua menumbuhkan semangat membaca bagi anak-anak. Ada dongeng tentang hewan (fabel), puteri seluruh dunia, kisah si Ucil, kisah para raja, dan kisah seru lainnya. Setiap cerita mengandung pesan bijak yang baik untuk perkembangan kecerdasan emosional anakanak. Dilengkapi ilustrasi-ilustrasi yang menarik, buku ini tidak pernah bosan dibaca sampai halaman terakhir. Selamat membaca!

Penulis: Lyinn Sholes dan Joe Moore Tebal: 420halaman Tahun: I, Oktober 2016 Penerbit: Alvabet

THE 731 LEGACY DISERANG penyakit mengerikan, seorang lelaki sekarat terhuyung-huyung ke Satellite News Network. Sebelum melepaskan napas terakhirnya, ia sempat menyampaikan pesan misterius kepada wartawan Cotten Stone: ìJarum Hitamî, nama sandi untuk eksperimen ultra-rahasia Jepang semasa Perang Dunia II. Dalam beberapa hari setelah kejadian itu, kondisi tubuh setiap warga kota mulai menurun. Epidemi ini bukanlah gejala alam biasa, melainkan virus yang sengaja disebar untuk melenyapkan populasi manusia.

Catatan Mahasiswi di Negeri Rantau BUKU autobiografi Nazura Gulfira ini layak dibaca baik perempuan maupun lelaki. Nazura banyak menuangkan gagasan jernih dan indah mengenai kaum perempuan. Ia mengatakan, perempuan tak sekadar pemuas lelaki, sebaliknya kaum perempuan harus berjuang untuk mencari makna, ilmu pengetahuan, dan kedewasaan diri, meski harus menjelajahi benua lain. Babak kehidupan mengantarkan Nazura melanjutkan studi S3 di luar negeri setelah mendapatkan beasiswa. Sebatang kara di negeri orang dilalui Nazura dengan melakukan halhal yang mendatangkan kebahagiaan, di antaranya menulis, piknik, membangun keakraban dengan teman

baru, dan menghapus pikiran negatif. Perkenalan dengan banyak orang memberikan kesadaran bahwa setiap orang tidak akan bisa menyimpulkan antara orang baik dan tidak baik hanya dari perilaku orang lain di depan umum. Justru, kebaikan sebenarnya berasal dari hal yang tidak tampak oleh mata (hal. 80). Ketika berada jauh dari keluarga, maka hal penting yang harus dilakukan adalah tidak memberikan penilaian baik buruk pada orang lain. Menilai orang lain sebagai baik atau buruk sering menjadi bom waktu. Agar hubungan tetap terjalin hangat, berikan prasangka positif dan alirkan ketulusan. Nazura pernah bekerja

sebagai petugas kebersihan di sela-sela jam kuliah. Alhasil, ia harus tangguh bangun lebih pagi meski pada musim dingin. Pengalaman bekerja part time mengajarkan agar selalu menghargai setiap profesi. Sebagai muslimah, Nazura juga mengibarkan identitasnya. Ia tetap mengibarkan jilbab dengan anggun dan dihiasi sikap penuh toleransi. “Dan, pada akhirnya saya menyadari bahwa hidup bukanlah lagi sebuah pertanyaan yang perlu dijawab atau sebuah masalah yang harus dicari solusinya. Tetapi, hidup adalah jalan panjang yang memiliki ujung sehingga yang kita lakukan hanyalah mencari cara supaya bisa menikmati dan bertahan hingga mencapainya,” tulis Nazura (hal. 197).

Judul: Perjalanan, Cinta, dan Makna Perempuan Penulis: Nazura Gulfira Penerbit: Metagraf Cetakan: Mei, 2016 | Tebal: 216 Halaman ISBN: 978-602-73871-8-8

Buku inspiratif ini banyak berkisah mengenai perjuangan dan ketegaran. Selamat membaca! O NURUL LATHIFFAH | ALUMNUS PSIKOLOGI UIN YOGYAKARTA

Menulis tak Sebatas Kata Menulis adalah bekerja untuk keabadian – Sastrawan Pramoedya Ananta Toer.

P

embuktian kehebatan menulis tidak hanya sebatas kata-kata. Banyak tulisan yang bertebaran di mana-mana, tetapi sedikit tulisan yang bisa menjadi abadi. Menulis merupakan seni mengekspresikan diri dan membagikan pengalaman atau pemikiran melalui rangkaian kalimat. Menulis dengan rasa, tidak hanya membuat kita abadi dalam karya, tetapi keabadian itu bisa dirasakan tatkala kita masih hidup. Dalam buku ini, unsur paling penting menciptakan tulisan yang abadi adalah bahasa. Bahasa unsur utama dalam penciptaan sebuah karya. Rasa bahasa diciptakan dengan kreativitas, kenakalan, serta keliaran pengarang. Caranya bisa beragam mulai penciptaan berbagi metafora, perbandingan-perbandingan, personifikasi, onomatope, peribahasa, hingga (jika diperlukan) seorang pengarang dapat menciptakan kosakata baru. Perangkat kata-kata di dalam karya baik sastra, opini, atau sejenisnya berbeda dengan perangkat kata-kata biasa dalam komunikasi sehari-hari. Maka, dalam menulis, pengarang dibebaskan untuk membentuk pola-pola sendiri, tanda baca sendiri, bahkan “menyimpang” dari

Judul: Tip Sukses Meresensi Buku di Koran | Penulis: N. Mursidi Penerbit: Elex Media Komputindo | Terbit: Maret - 2016 Tebal: 256 Halaman | ISBN: 9786020277912

kaidah yang lazim sepanjang penyimpangan tersebut bisa dipertanggungjawabkan pengarang untuk tujuan estetika. Di dalam ilmu sastra,

dikenal adanya istilah licentia poetica, yakni kebebasan pengarang untuk merombak dan menyimpang dari kaidah bahasa yang telah ditentukan, bahkan bila dimungkinkan

seorang pengarang bisa menciptakan atau memunculkan kata-kata baru (hal. 211). Pada dasarnya, setiap karya yang bertanggung jawab selalu melakukan upaya propaganda. Dalam bahasa TS. Eliot, propaganda yang dimaksud adalah segala macam usaha yang dilakukan dengan cara sadar untuk memengaruhi pembaca agar menerima sikapsikap tertentu. Untuk itulah, konsep karya sastra, seperti disuarakan Edgar Allan Poe, berfungsi menghibur, sekaligus mengajarkan sesuatu (hal. 377). Tak sekadar menghibur, menulis juga memiliki manfaat lain. Beberapa tahun lalu, psikolog dan penulis James Pennebaker mengatakan bahwa praktik menulis bisa menyembuhkan trauma emosional. James menuturkan, tulisan ungkapan hati pribadi seseorang bisa meningkatkan fungsi kekebalan tubuh. Dalam penelitian lain, bahkan ditemukan bahwa asma dan arthritis dapat diredam dan diperbaiki dengan metode menulis. Dalam buku ini tidak hanya dihadirkan teori-teori semata, tetapi juga dihadirkan contohcontoh tulisan yang diciptakan dengan bahasa, rasa, dan hati. Tidak hanya itu, Nur Mursidi menghadirkan pembahasan dengan kata-kata yang santai dan berlimpah kosakata. Selamat menulis. Selamat dikenang keabadian! O NOVITA AYU DEWANTI | MAHASISWI PENDIDIKAN MATEMATIKA UNS


HARIAN NASIONAL | www.harnas.co

SABTU-MINGGU, 26-27 NOVEMBER 2016 | Nomor 1042 Tahun IV

C38 NATIONAL EVENT Psy Puji Penggemar Indonesia

UNP Gelar Festival Budaya Plural 2016 JURUSAN Sendratasik Universitas Negari Padang (UNP) Sumatera Barat akan menggelar Festival Budaya Plural 2016 dengan tema “Semarak Keragaman dalam Satu Jiwa Nusantara” yang diselenggarakan pada 29-30 November. “Tujuan festival yaitu sebagai penghubung berbagai etnis yang ada di Kota Padang,” kata Pengarah Festival Budaya Plural 2016 Drs Wimbrayardi di Padang, Jumat (25/11). Dia mengatakan, saat ini di Kota Padang telah dihuni oleh berbagai etnis seperti Minangkabau, Tionghoa, Sunda, Nias, Papua, Jawa, Batak, dan Aceh. O ANTARA

Festival Pandanaran Art Gaet Seni Lokal PANDANARAN Art Festival 2016 menggaet kesenian lokal daerah sekitar yang terangkum dalam “kedungsapur”, yakni Kendal, Demak, Ungaran, Salatiga, dan Purwodadi. “Ini yang membedakan Pandanaran Art Festival tahun ini dengan tahuntahun sebelumnya,” kata Kepala Bagian Humas Sekretariat Daerah Kota Semarang Achyani di Semarang, Kamis (24/11). Dia menjelaskan, Pandanaran Art Festival merupakan agenda tahunan Pemkot Semarang yang dipusatkan di Jalan Pandanaran dengan beragam hiburan yang ditampilkan pada Sabtu (26/11) mulai pukul 10.00-23.00 WIB. O ANTARA

NTB Gelar Tujuh Wisata Olahraga DINAS Kebudayaan dan Pariwisata Nusa Tenggara Barat menetapkan tujuh acara pariwisata bertema sport tourism pada 2017. Ketujuh acara sport tourism itu, antara lain Rinjani Ultra (ajang lari melalui jalur Gunung Rinjani yang dilaksanakan 10-12 Juli 2017) dan Gili Trawangan Clour Run (lari dengan mengelilingi jalanan di kawasan wisata itu). Selanjutnya, balap sepeda Grand Fondo Newyork (GFNY) pada 1-2 Oktober, kejuaraan Paralayang Internasional di Pegunungan Mantar dan Pegunungan Are Guling, Lomba selancar tingkat dunia di Pantai Lakkey, dan turnamen golf yang mengambil di dua lokasi, yakni padang golf Pantai Sire Kabupaten Lombok Utara dan padang golf Golong Kabupaten Lombok Barat. O ANTARA

PAWAI PEKAN BUDAYA DAYAK NASIONAL Sejumlah peserta mengikuti pawai Pekan Budaya Dayak Nasional II di Yogyakarta, Jumat (25/11). Pawai budaya yang diikuti oleh sejumlah perwakilan suku Dayak tersebut merupakan salah satu rangkain kegiatan Pekan Budaya Dayak Nasional yang berlangsung hingga 27 November mendatang. ANTARA | ANDREAS FITRI ATMOKO

Kesetaraan Gender dalam Komik dan Kartun SEBANYAK 20 karya bertemakan kesetaraan gender, hak dan pemberdayaan perempuan ditampilkan dalam pameran di The Warehouse, Plaza Indonesia Level 5, Jakarta, mulai Jumat (25/11) hingga Sabtu (10/12). Pameran dalam rangka 16 Hari Anti Kekerasan terhadap Perempuan ini merupakan kelanjutan kompetisi yang diselenggarakan UN Women Indonesia bersama Delegasi Uni Eropa dan Kedutaan Besar Negara-negara Anggota Uni Eropa di Indonesia. Komik dan kartun yang sudah diseleksi dari 540 karya ini merupakan hasil penggambaran peserta akan situasi kesetaraan gender kini, seperti diskriminasi gender di tempat kerja, sektor pendidikan, dan kepemimpinan perempuan. “Bahkan, tanpa satu kata komik dan kartun mampu menggambarkan realita dengan cara jujur, membuka mata, menghibur dan mudah dimengerti,” ujar Perwakilan UN Women Indonesia, Lily Puspasari, dalam pembukaan pameran, Jumat (25/11). Di balik prestasi dan kemajuan yang diraih kaum perempuan, isu kesetaraan gender masih menjadi permasalahan di beberapa negara, termasuk Indonesia. Lily mengatakan,

saat ini masih banyak perempuan dan anak perempuan yang belum mendapatkan hak sepenuhnya. Tidak sedikit di antara mereka juga mengalami kekerasan, baik dalam ranah domestik maupun publik. Melalui pameran ini, UN Women Indonesia ingin menggambarkan dengan jelas tantangan serta harapan akan tercapainya kesetaraan gender dari kaca mata masyarakat awam dan menarik perhatian publik terhadap isu global ini. “Selain itu, pameran juga bisa menjadi media meningkatkan kepedulian masyarakat untuk memahami permasalahan yang dihadapi perempuan dan anak perempuan di Indonesia,” ucap Lily. Jangka panjang, Lily berharap pameran komik dan kartun bisa membuka jalan realisasi kampanye “Planet 50-50”. Kampanye bertujuan untuk menciptakan dunia, di mana seluruh perempuan mendapatkan kesempatan dan hak setara pada 2030. Pemerintah, swasta, atau masyarakat diajak untuk terlibat dalam merealisasikan kampanye ini. Pemberdayaan perempuan juga menjadi fokus Uni Eropa. Menurut Duta Besar Uni Eropa untuk Indonesia Vincent Guerend, Uni Eropa terus be-

kerja untuk mempromosikan kesetaraan gender dan pemberdayaan perempuan di seluruh dunia, serta Indonesia. “Salah satu wujud dari upaya ini adalah menjalin kolaborasi dengan UN Women dalam kampanye kesetaraan gender ‘Planet 50-50’,” ucapnya. Sebagai bukti dukungan, Uni Eropa bersama Duta Besar Negara-negara Anggota Uni Eropa melakukan sebuah komitmen bertajuk HeForShe. Komitmen ini dilakukan untuk mempromosikan upaya mempercepat pemberdayaan ekonomi perempuan dan mendukung peran mereka dalam perdamaian dan keamanan. Kesetaraan gender, kata Guerend, bukan semata isu dan urusan perempuan, melainkan bersama-sama termasuk kaum lelaki yang perlu memperjuangkan kesetaraan gender serta mengangkat suara perempuan. Bertepatan dengan pameran, rangkaian kegiatan untuk memperingati 16 Hari Anti Kekerasan terhadap perempuan juga diadakan diskusi, seminar, lokakarya, dan pemutaran film yang mengangkat isu perempuan. Keseluruhan acara diselenggarakan di tempat sama dan terbuka untuk masyarakat umum. O ADINDA PRYANKA

PENYANYI asal Korea Selatan PSY menutup gelaran “Oppo Selfie Fest” dengan lagu andalan Oppa Gangnam Style. “Kalian memiliki energi yang mengagumkan,” kata PSY yang berhasil membuat para penonton bergoyang di Indonesia Convention Exhibition (ICE) Tangerang, Banten, Kamis (24/11) malam. Sebelum membawakan lagu tersebut, PSY menyanyikan Gentleman dan Daddy. Selain PSY, Oppo Selfie Fest juga dimeriahkan deretan penyanyi Indonesia antara lain Raisa, Isyana Sarasvati, Maliq & D’essentials, dan Geisha. Isyana membuka pertunjukan musik yang digelar untuk memperingati ulang tahun ketiga Oppo di Indonesia dengan lagu Happy’milik Pharell William. Selanjutnya, Maliq & D’essentials dengan lagu Heaven, Geisha membawakan lagu milik Adventure of Lifetime milik Coldplay, dan Raisa menyanyikan Love Yourself milik Justin Bieber. PSY untuk pertama kalinya mengunjungi Indonesia. Dengan mengenakan setelan jas warna hitam tanpa lengan, ia menyapa penggemarnya. “Ini pertama kalinya saya ke Indonesia,” kata lelaki berusia 39 tahun itu sambil mencopot kacamata hitamnya usai menyanyikan lagu Gentleman. “Alasan mengapa saya melepas kacamata adalah karena saya baru pertama kali ke Indonesia, saya ingin menyapa langsung penggemar Indonesia. Bagaimana kabar Anda? Baikbaik saja?” PSY juga berterima kasih kepada penggemar Indonesia karena telah mendukung lagulagunya. “Setiap lagu di Indonesia selalu masuk 10 besar, walaupun telat saya ingin berterima kasih. Saya sangat mengapresiasi dukungan selama lima tahun ini,” tutur PSY. O ANTARA

AFP | FILES

flash

PSY


HARIAN NASIONAL | www.harnas.co

SABTU-MINGGU, 26-27 NOVEMBER 2016 | Nomor 1042 Tahun IV

GLOBAL EVENT C39

harus mempertimbangkan bekerja sama mengenai pengembangan senjata nuklir. Trump juga berjanji menarik AS keluar dari perjanjian perdagangan bebas Trans-Pacific Partnership yang diperjuangkan Presiden AS Barack Obama dan Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe. Harga sebuah topeng Trump karya Ogawa Studios dibanderol 2.400 yen atau sekitar Rp 287 ribu. Sejak masa pemilihan topeng itu terjual sekitar 1.800 buah dan setelah Trump menang penjualan meningkat hingga 5.000 buah per hari. Ogawa Studios dikenal sering membuat topeng tokoh terkenal dari politisi, kartun, pegulat sumo, dan wajah dari patung perunggu Buddha. Yagihara mengatakan, Ogawa Studios berharap penjualan lebih banyak hingga akhir tahun. “Kami ingin penjualan topeng terus meningkat hingga 8.000 buah per hari,” ujarnya. Selain Trump, topeng karet buatan Ogawa Studios adalah wajah Obama. Menurut Yagihara, popularitas dan penjualan topeng Obama jauh lebih besar daripada Trump. “Saya berharap penjualan wajah Trump bisa mengejar atau menyamai popularitas Obama,” katanya. O NURUL HANIFAH

PENGHARGAAN APSA KE-10 FEATURE TERBAIK Cold of Kalandar (Kalandar Soğuğu) – Turki dan Hungaria FEATURE PEMUDA TERBAIK The World of Us (Woorideul) – Korea Selatan HANCINEMA POSTER

KEMENANGAN Presiden Amerika Serikat terpilih Donald Trump menambah pendapatan pembuat topeng di Jepang. Meski belum dapat dipastikan bagaimana hubungan antara Jepang-AS, setidaknya kemenangan Trump membuat bisnis lokal di Jepang merasakan dampak positif. Ogawa Studios, pembuat topeng karet di Jepang mencatat lonjakan permintaan untuk versi wajah miliarder dan raja real estate itu. Sejak kemenangannya pada 8 November, permintaan meningkat terus-menerus. “Saya tidak yakin kemenangan Trump adalah hal baik bagi Jepang, tapi bagi kami, pembuat topeng karet sangat menguntungkan,” kata Senior Manajer Takahiro Yagihara di Saitama, Jepang, seperti dilansir AFP, Kamis (24/11). Menurut Yagihara, sosok Trump yang selalu marah dan berteriak saat pidato justru menjadi model yang bagus untuk dibuat menjadi topeng. “Hal itu tidak terjadi dengan (Hillary) Clinton,” ujarnya. Yagihara menuturkan, kemenangan Trump sebenarnya mengkhawatirkan Jepang karena ketika kampanye dia mengatakan Jepang harus membayar lebih untuk dukungannya pada AS. Bahkan, Jepang

BAPFF Michael Hawkins mengatakan, penonton akan kagum dengan keragaman film yang ditampilkan. Menurut dia, banyak pembuat film luar biasa hadir untuk merebut penghargaan. Pencinta sinema juga berkesempatan bertemu sutradara brilian, aktor, dan sinematografer. “Ini adalah kesempatan fantastis bagi Brisbane untuk melihat luasnya bioskop yang ditawarkan. 31 dari 39 film yang dinominasikan merupakan pemenang dari APSA Ke10,” tuturnya. Penghargaan APSA diselenggarakan pada Kamis (24/11) waktu setempat di Brisbane Convention and Exhibition Centre. Hampir 1.000 tamu dari 10 negara hadir pada malam itu. Tamu istimewa termasuk pemenang Grammy Awards sensasional asal Korea Selatan Sumi Jo bersama aktor dan sutradara Australia David Wenham tampak hadir. Lebih dari 300 film asal 43 negara berbeda dinominasikan untuk memenangkan APSA. Namun, kemenangan didominasi seniman asal Korea Selatan dan film buatan Turki dan Hungaria, Cold of Kalandar. Menanggapi APSA,

ANIMASI TERBAIK Seoul Station (Seoul-yeok) – Korea Selatan FEATURE DOKUMENTER TERBAIK Starless Dreams (Royahaye Dame Sobh) – Iran PENYUTRADARAAN TERBAIK Feng Xiaogang, I Am Not Madame Bovary (Wo Bu Shi Pan Jinlian) – China SKENARIO TERBAIK Happy Hour – Jepang PENGHARGAAN SINEMATOGRAFI Cevahir Şahin dan Kürşat Üresin, Cold of Kalandar (Kalandar Soğuğu) – Turki dan Hungaria.

BEHANCE

Wajah Trump Bikin Mujur Pembuat Topeng di Jepang

BRISBANE Asia Pacific Film Festival (BAPFF) dibuka pada Rabu (23/11) malam dengan 82 film beragam tema dari Kawasan Asia Pasifik. Diselenggarakan di 157 Ann St Brisbane City QLD 4000, Australia, festival berlangsung selama 12 hari. Film dokumenter Jepang bertema “aneh” tentang bisnis, dua bersaudara yang ingin bertemu Cristiano Ronaldo dan Kristen Stewart, hingga The Salesman –karya terbaru dari sutradara Iran Asghar Farhadi– meramaikan festival tersebut. Wali Kota Brisbane Graham Quirk mengatakan, BAPFF menawarkan sesuatu bagi semua orang. Tahun penyelenggaraan ketiga itu, kata dia, akan menjadi yang terbaik dari sebelumnya. “Tahun ini menampilkan 31 film perdana Australia dan 33 film perdana Queensland,” katanya di Brisbane, seperti dilansir Brisbane Times, Jumat (25/11). Menurut Quirk, filmfilm tahun ini mewakili karya luar biasa dari 70 negara. Termasuk sejumlah film pemenang penghargaan, independen, serta film klasik dan genre favorit. Ketua Asia Pacific Screen Awards (APSA) dan

AKTRIS TERBAIK Hasmine Killip, Ordinary People (Pamilya Ordinaryo) – Flipina AKTOR TERBAIK Manoj Bajpayee, Aligarh – India PENGHARGAAN ISTIMEWA UNTUK AKTOR/AKTRIS BERPENAMPILAN TERBAIK Nawazuddin Siddiqui, Psycho Raman (Raman Raghav 2.0) – India

PUT LOCKERS VIDEO

WTOP.COM

82 FILM ASIA PASIFIK Berburu Gengsi di Brisbane

Quirk mengatakan, penghargaan itu diciptakan eksklusif untuk para pembuat film dari Asia Pasifik yang semakin berkembang di dunia

PENGHARGAAN KERAGAMAN BUDAYA UNESCO Hussein Hassan, The Dark Wind (Reşeba) – Irak, Qatar, dan Jerman Iraq, Qatar, Germany APSA FIAPF AWARD UNTUK PENGHORMATAN TERTINGGI FILM DI REGIONAL ASIA PASIFIK Manoochehr Mohammadi (produser) – Iran

film dan box office. “Kompetisi APSA mencerminkan luasnya keragaman daerah dengan 2.192 film dari 70 negara,” katanya. O NURUL HANIFAH


HARIAN NASIONAL | www.harnas.co

SABTU-MINGGU, 26-27 NOVEMBER 2016 | Nomor 1042 Tahun IV

C40 WHO & WHY TITI DJ

agenda

ALIA BHATT

JATUH BANGUN T

9-10 DESEMBER 2016

DJAKARTA WAREHOUSE PROJECT LOKASI : JIEXPO KEMAYORAN, JAKARTA

akut gagal dalam kehidupan pribadi dan karier masih menghantui aktris Alia Bhatt meski memiliki karier menjanjikan di Bollywood. Dia mengaku pernah sekali merasa gagal dalam karier di tahun keempatnya di

industri film India. Menurut perempuan kelahiran Mumbai, 15 Maret 1993 itu, merasa gagal dalam karier menjadi pengalaman yang memberi pembelajaran. Dia merasa lebih kuat dan berani

17 AGS 2016 – 15 FEB 2017

STREET MARKET #PASARMOI

28 NOVEMBER – 3 DESEMBER 2016

JOGJA-NETPAC ASIAN FILM FESTIVAL 2016 LOKASI : YOGYAKARTA

21 DESEMBER 201628 MARET 2017

ART & CRAFT NUSANTARA LOKASI : GREEN PRAMUKA SQUARE, JAKARTA

SHORTDAY

LOKASI : LOWER GROUND MALL OF INDONESIA, KELAPA GADING, JAKARTA

JORDAN SURYA IRAWAN PLAYSTATION 4 menjadi hiburan bagi Jordan Surya Irawan untuk menghilangkan kejenuhan di dunia golf. Dia memainkan game itu sejak kecil karena tertarik dengan berbagai hiburan yang memanjakan mata. Pegolf berusia 20 tahun itu saat ini sering bermain Fifa, Metal Gear Solid, dan Uncharted. “Permainan golf justru tidak saya mainkan, saya menyukai

mengambil risiko. “Takut gagal mungkin tidak akan meninggalkan saya. Meski begitu, saya senang pernah merasa gagal,” tuturnya di New Delhi, seperti dilansir Indian Express, Senin (21/11). Bintang Kapoor and Sons itu mengatakan, jika kegagalan tidak terjadi dalam kariernya, mungkin dia tidak akan pernah mengetahui bagaimana rasa keberhasilan. Kegagalan itu, kata dia, merupakan bagian dari proses yang diperlukan seseorang untuk lebih besar. “Jatuh bangun karier hal biasa, Intinya Anda harus tahu apa yang harus dilakukan ketika situasi itu datang,” tuturnya. Lulusan Jamnabai Narsee School itu mengatakan, dia tidak menganalisis perjalanan kariernya. Hal itu membosankan dan dia tidak mau memikirkan hal-hal itu setiap hari. “Saya hanya mengikuti arus dan senang dengan kesempatan yang datang,” ujarnya.

HARNAS | MELIA CHOLILAH

LOKASI : JL. SOEKARNO, CIKAPUNDUNG TIMUR, BANDUNG

kadang lupa menanam kembali,” ujarnya. Kegiatan peduli lingkungan juga diikuti Titi bersama sejumlah selebriti lain seperti Teuku Zakcy, Aming, Titi Rajo Bintang, Baim Wong, Luna Maya, Chelsea Islan serta aktivis Yenny Wahid. Mereka terlibat dalam kegiatan perwujudan taman hutan hujan tropis di kawasan Kalimantan Tengah yang digagas desainer perhiasan Delia Von Rueti. O ANTARA

AGUS ANDRIANTO

Biasa Pijit BRIGJEN Pol Agus Andrianto bertugas sebagai Direktur Tindak Pidana Umum di Bareskrim Mabes Polri. Profesi yang dilakoni sehari-hari itu, kata dia, tidak luput dari rasa lelah. Agus menuturkan, pekerjaan yang dijalani tidak hanya dalam kantor, melainkan di luar kantor. Namun, kelelahan akibat rutinitas itu dia siasati dengan banyak cara, salah satunya pijit. “Saya suka mencuri waktu untuk pijit di kantor,” ujarnya kepada HARIAN NASIONAL ketika ditemui di Mabes Polri, Jakarta, beberapa waktu lalu. Menurut lelaki kelahiran Februari 1967 itu, pijit di kantor mengembalikan semangat dan kebugaran tubuh seketika. Menghilangkan lelah dengan pijit diterapkan Agus sejak lama dan menjadi kebiasaan. “Kalau lagi capek pasti pijit, apalagi kalau masuk angin kan badan rasanya enggak enak banget,” tuturnya. O MELIA CHOLILAH

O NURUL HANIFAH

PEREDA JENUH game untuk redakan kejenuhan,” ujarnya kepada HARIAN NASIONAL beberapa waktu lalu. Peraih gelar Indonesia Golf Tour (IGT) seri pertama itu menuturkan, selain bermain Playstation, dia juga gemar bermain gitar untuk mengusir kebosanan. Synyster Gates, Kirk Hammet, Slash, dan Dave Mustaine menjadi gitaris favorit pegolf muda itu. Sejumlah gitaris dari

aliran blues dan metal yang menjadi idola, kata dia, karena menggemari dua aliran musik tersebut. Bahkan, kegemaran mendengarkan kedua genre musik itu menjadi cara khusus menghilangkan ketegangan sebelum bertanding golf. “Saya mendengarkan lagu-lagu dari Frank Sinatra atau Johnny Cash supaya relaks,” katanya. O ADITYA PRATAMA

HARNAS | ADITYA PRATAMA

KONBANWA FESTIVAL 2016

KEGIATAN yang berhubungan dengan pelestarian alam didukung penuh oleh penyanyi Titi DJ. Dia mengatakan, akan berkomitmen dengan kegiatan go green. “Saya pada dasarnya senang dengan go green, pelestarian alam, dan lingkungan,” ujarnya di Jakarta Pusat, Rabu (23/11).

INSTAGRAM TITI DJ

2 – 4 DESEMBER 2016

DEMI ALAM

Ibu enam anak itu menuturkan, tidak pikir panjang untuk ikut kegiatan lingkungan. Bahkan, dia dan keluarga menerapkan gaya hidup go green. Titi menuturkan, dia sering memerhatikan persoalan kondisi lahan di Indonesia yang semakin sempit akibat penebangan dan kegiatan merusak alam lain seperti pembakaran hutan. “Mereka menggunakan hutan untuk industri dan


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.