Harian Nasional

Page 1

SENIN, 17 FEBRUARI 2020 | Nomor 1965 Tahun VII

A

Hari ini 24 halaman | Rp 3.000,-

GLOBAL

CHELSEA vs MAN UNITED

KASUS DI JEPANG KIAN MENCEMASKAN

AMBISI “THE BLUES”

» A10

» B17

LION AIR GROUP APRESIASI KRU BATIK AIR

JAKARTA (HN) S a m p a h plastik masih menjadi persoalan lingkungan yang sulit diselesaikan. Akhir Desember tahun lalu, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta melarang penggunaan kantong plastik sekali pakai. Sebelum Jakarta, Banjarmasin, Denpasar, Balikpapan, dan Bogor lebih dulu menerapkan aturan tersebut. Namun, persoalan sampah plastik masih belum terurai, mayoritas dibuang ke laut. Dalam catatan United Nations Environment Programme (UNEP), Indonesia masih menjadi negara terbesar kedua yang memasok sampah plastik di laut. Indonesia, menurut catatan Wahana Lingkungan Hidup Indonesia (Walhi), setidaknya membuang 3,8 juta ton sampah plastik. Dari jumlah itu, 87 persen di antaranya mengambang di laut. Anggota Komisi IX DPR Rahmad Handoyo menilai persoalan sampah plastik masih membahayakan. Alhasil, ia menyarankan untuk beralih. “Sampah plastik masuk kategori membahayakan,” kata politikus PDI-P itu kepada HARIAN NASIONAL, belum lama ini. DPR punya cara mengurangi sampah plastik. Saat melakukan rapat, parlemen mengganti air dalam botol kemasan dengan teko kaca dan gelas. Menurut Rahmad, Ketua DPR Puan Maharani yang berinisiatif menjadikan parlemen semakin ramah lingkungan. Akhir Desember tahun lalu, Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) mengeluarkan imbauan untuk seluruh instansi pemerintah mengurangi penggunaan plastik. Namun, hal tersebut baru sebatas imbauan, belum mengarah pada sanksi. Kepala Bidang Humas Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) Aang Witarsa Rofik memastikan, upaya mengurangi sampahplastikmasihberlangsung. Alhasil, dalam setiap agenda kegiatan, juga rapat, Kemendagri sudah beralih dari plastik. Namun, kebijakan tersebut masih bersifat internal di lingRUU CIPTA KERJA BIKIN GADUH » Jakarta

24 - 31°C

Bandung

Kondisi pantai wisata yang tercemar sampah kayu dan limbah plastik di Kampung Jawa, Banda Aceh, Minggu (16/2). Sampah-sampah tersebut kiriman dari hulu Aceh Besar, hanyut terbawa arus.

ANTARA | AMPELSA

» A5

DINAMIS DAN MENCERAHKAN

Beralih dari Plastik kungan kementerian. “Kami masih konsisten menerapkan kebijakan tersebut dan hal ini terus kami sosialisasikan di internal Kemendagri,” kata Aang, Minggu (16/2). Kepala Biro Humas Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) Soes Hindharno mengatakan, pihaknya menggunakan botol beling setiap rapat internal sebagai pengganti plastik. “Kebijakan ramah lingkungan telah lama diterapkan Kemnaker, sehingga setiap orang yang hadir pada rapat internal akan disediakan botol kaca bertutup. Bentuknya mirip gabus tapi padat, berisi air minum,” ungkapnya. Pada setiap unit kerja di lingkungan Kemnaker, menurut Soes, juga disiapkan dispenser. Alhasil, para aparatur sipil negara bisa

A2

20 - 29°C

Sejumlah kementerian dan lembaga, termasuk parlemen, terus berkomitmen meninggalkan plastik. membawa botol minum pribadi. “Kami juga menyediakan meja khusus untuk botol minim pribadi, agar tidak terjatuh dan membasahi meja,” tutur Soes. Asisten Deputi Perlindungan Anak dari Kekerasan dan Eksploitasi Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Kemen PPPA) Valentina Ginting mengatakan, rapat internal sudah tanpa botol

plastik. Kemen PPPA memilih menggunakan gelas beling dan menyediakan dispenser. Setiap pegawai Kemen PPPA, kata Valentina, diharuskan membawa botol minum pribadi bukan plastik. “Sejak 2016 saya menganjurkan pegawai di Deputi Bidang Perlindungan Anak untuk memastikan pegawai membagikan tumbler setiap acara kampanye, sehingga terbiasa menggunakan tumbler dan menghindari botol plastik,” katanya. Komisioner Komnas Perempuan Rainy Maryke Hutabarat memastikan pihaknya telah lama mengurangi kantong plastik dan botol air kemasan. Menurut Rainy, setiap komisioner umumnya membawa tumbler.

24 - 33°C

Yogyakarta

23-32°C

Surabaya

26-35°C

Denpasar

Indonesia penyumbang sampah plastik kedua terbesar di dunia Total 1,29 juta metrik ton sampah plastik berakhir ke laut tiap tahunnya Menyumbangkan 175.000 ton/hari Menyumbangkan 64 juta ton/tahun 60-70% Ditimbun di TPA 10-15 % Didaur ulang PENYUMBANG SAMPAH PLASTIK DI LAUT

China

Indonesia

Vietnam

8,8

3,2

1,8

Filipina

1,8

juta ton

juta ton

juta ton

juta ton

Sumber: Kementerian Lingkungan Hidup & Kehutanan | United Nations Environment Programme (UNEP)

BERITA TERKAIT DI

» A4, A11, A12

O SHERLYA PUSPITA SARI | CHOIRUN IMAN

PENYALAHGUNAAN BANTUAN OPERASIONAL SEKOLAH DIANTISIPASI » Semarang

DALAM JERAT SAMPAH PLASTIK

A3

26-35°C

WARGA LEBAK DIMINTA WASPADA » Hujan Lebat

Hujan Sedang

Hujan Ringan

Berawan

A8

Cerah Berawan

Cerah sumber: BMKG


Polhukam Kilas MANTAN Wakil Ketua Umum PAN Bima Arya mengatakan, PAN belum menentukan sikap politik, apakah bersama PKS dalam barisan oposisi atau mendukung pemerintah. Kendati demikian, menurut Bima, PAN tetap membuka peluang menjadi partai pendukung pemerintah, bergantung ajakan dari partai koalisi. “Ketika ada undangan, dan ada ruang politik, pasti akan kami diskusikan di internal partai dengan terbuka,” kata Bima di Jakarta, Minggu (16/2). Kendati demikian, menurut Bima, keputusan bergabung dengan koalisi pemerintah tak melulu terkait jatah menteri. O AINI TARTINIA

DOK PRI

Jelang Kongres, AHY Gencar Konsolidasi WAKIL Ketua Umum DPP Partai Demokrat Syarief Hasan mengatakan, wajar Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) kerap mengunjungi kader di daerah sebagai langkah konsolidasi jelang kongres partai, dijadwalkan Mei 2020. “AHY ini salah satu wakil ketua umum, tentu salah satu tugasnya melakukan konsolidasi ke seluruh Indonesia,” kata Syarief di Jakarta, Minggu (16/2). Ia berharap kehadiran putra sulung Ketua Umum Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono itu ke daerah-daerah bisa membuat kader optimistis dengan kepemimpinan partai. O ANTARA

Mayoritas Warga Setuju Ibu Kota Dipindahkan DIREKTUR Eksekutif Indo Barometer Muhammad Qodari mengatakan, mayoritas masyarakat setuju rencana pemindahan ibu kota dari Jakarta ke Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur. Hal tersebut tertangkap dari hasil survei. Sebanyak 53,8 persen menyatakan setuju. “Yang tidak setuju 30,4 persen,” kata Qodari di Jakarta, Minggu (16/2). Ada beberapa alasan publik setuju ibu kota dipindahkan, seperti mengurangi kepadatan (57,1 persen), pemerataan pembangunan (18,7), menekan kesenjangan ekonomi (7,1), serta mewujudkan keadilan sosial (5 persen). O ANTARA Banda Aceh

23-32°C

Medan

A2

RUU Cipta Kerja Bikin Gaduh Ma’ruf Amin meminta masyarakat memberikan masukan saat RUU Cipta Kerja dibahas di DPR. JAKARTA (HN) Draf Rancangan Undang-Undang (RUU) Cipta Kerja terus menuai polemik. Protes dan penolakan juga kerap disuarakan perwakilan pekerja dan aktivis lingkungan. Ketua Umum Serikat Pekerja Nasional (SPN) Joko Haryono mengatakan, kehadiran RUU Cipta Kerja yang menerapkan skema omnibus law menimbulkan kegaduhan. Para pekerja, menurutnya, gundah dengan kehadiran aturan sapu jagat. Keluhan bahkan sudah muncul sedari 12 Februari. Sejumlah perusahaan, Joko mengungkapkan, mulai menawarkan pemutusan hubungan kerja (PHK) atau pensiun dini dengan alasan efisiensi. Masalahnya, dalam laporan yang diterima SPN,

perusahaan hanya menawarkan pesangon sebesar 50 persen. “Ada yang mulai curi start dengan menawarkan pensiun dini, tapi pesangon yang dibayarkan hanya 50-75 persen,” kata Joko saat menggelar konferensi pers di Jakarta, Minggu (12/2). Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) Said Iqbal berpendapat, RUU Cipta Kerja akan menghilangkan pesangon untuk pekerja. Dalam draf RUU, menurut Said, aturan dalam Pasal 59 Undang-Undang Nomor 13 Tahun 2003 tentang Ketenagakerjaan dihapus. Pasal tersebut terkait perjanjian kerja untuk waktu tertentu. “Dengan demikian, kerja kontrak bisa diterapkan di semua jenis pekerjaan,” ujar Said. Masalah lainnya, kata Said, dalam draf RUU Cipta Kerja juga tidak disebutkan batasan waktu. Imbasnya, kontrak kerja bisa diterapkan selamanya. Dengan status kontrak, Said menyatakan, perusahaan mudah

KRITIK

9 PEKERJA Penghilangan upah minimum Penghilangan pesangon Outsourcing untuk semua jenis pekerjaan Jam kerja eksploitatif PHK dipermudah Hilangnya jaminan sosial pekerja Karyawan kontrak tanpa batas waktu Sanski atau denda perusahaan dihilangkan

melakukan PHK. “Alasannya habis kontrak dan kemungkinan tidak dapat pesangon. Itu karena pesangon hanya untuk pekerja tetap,” kata Said. Menurut Said, kompensasi hanya akan diberikan kepada pekerja dengan masa kerja paling sedikit satu tahun. Kondisi tersebut, sambungnya, mendorong perusahaan untuk menerapkan kontrak di bawah satu tahun. KSPI, kata Said, akan melakukan aksi besar selama RUU Cipta Kerja dibahas di DPR. “Kami percaya anggota dewan masih punya hati nurani dan pikiran jernih, sehingga akan menolak RUU yang

merugikan pekerja dan rakyat,” tuturnya. Manajer Kajian Kebijakan Eksekutif Nasional Walhi Boy Even Sembiring mengatakan, aktivis lingkungan akan menyurati parlemen dan pemerintah untuk menyuarakan penolakan RUU Cipta Kerja. Menurut Boy, konsolidasi dengan pihak terkait juga akan dilakukan demi mengawal aturan sapu jagat. Wakil Presiden Ma’ruf Amin menilai suara penolakan merupakan hal wajar. Namun, Ma’ruf berharap masyarakat yang menolak bisa memberikan masukan ketika pembahasan di DPR. “Sebenarnya omnibus law itu untuk memperbaiki, memudahkan usaha, juga menyederhanakan birokrasi,” ujarnya. Anggota Komisi X DPR Ledia Hanifa Amaliah mengatakan, belum mengetahui isi draf RUU Cipta Kerja, imbas masih berada di tangan pimpinan parlemen. O ESTI TRI PUSPARINI | ANTARA

Pamor Prabowo Kalahkan Sri Mulyani ADA 34 menteri dalam susunan Kabinet Indonesia Maju. Dari jumlah itu, empat di antaranya berstatus koordinator. Pada periode keduanya, Presiden Joko Widodo menempatkan Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto sebagai Menteri Pertahanan. Dalam kontestasi Pemilihan Presiden 2019, Prabowo merupakan rival Joko Widodo. Namun, siapa sangka jika Prabowo justru lebih tenar ketimbang sejumlah menteri di Kabinet Indonesia Maju. Hasil survei Indo Barometer diketahui, ada 10 menteri yang

MENTERI PALING DIKENAL 10,6 % Sri Mulyani

5,3 %

18,4 % Prabowo Subianto

8,2 % Erick Thohir

5,2 %

Nadiem Makarim Luhut Binsar

7,9 % Mahfud MD

5% Tito Karnavian

Sumber: Survei Indo Barometer 22-32°C

Pekanbaru

24-28°C

Batam

Direktur Eksekutif Indo Barometer Qodari menjelaskan hasil survei kinerja 100 hari pemerintahan Joko WidodoMa’ruf Amin di Jakarta, Minggu (16/2).

ANTARA | RENO ESNIR

PAN Buka Opsi Dukung Pemerintah

SENIN, 17 FEBRUARI 2020 | Nomor 1965 Tahun VII

paling dikenal publik. Namun, tak ada yang menyangka jika Prabowo berada di puncak. Mantan Komandan Jenderal Kopassus itu mendapatkan 18,4 persen. Di posisi kedua, kata Direktur Eksekutif Indo Barometer Muhammad Qodari, ada Menteri Keuangan Sri Mulyani, disusul Menteri BUMN Erick Thohir, Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Mahfud MD, juga Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nadiem Makarim. Survei dilakukan pada 9-15 Januari 2020. Menurut Qodari, pengukuran popularitas menteri dilakukan dengan pertanyaan terbuka. Sebanyak 1.200 responden diminta menyebutkan satu nama menteri yang dikenal. Dalam jajak pendapat, Indo 24-31°C

Padang

23-30°C

Jambi

Barometer juga mengukur tingkat kepuasan publik terkait kinerja menteri. Hasilnya, Prabowo kembali menjadi pemuncak. Prabowo dipilih 26,8 persen responden, disusul Sri Mulyani (13,9 persen), Erick Thohir (12,6), Mahfud MD (7,3), dan Nadiem Makarim (5,2). Setidaknya ada lima alasan publik menilai kinerja menteri. Kata Qodari, yakni hasil kerjanya sudah terlihat (19,5 persen), ketegasan (18 persen), berpengalaman (16 persen), keahlian sesuai (8,7 persen), dan berani (8,6 persen). Indo Barometer juga mengukur tingkat kepuasan publik terhadap kinerja 100 hari pemerintahan Joko WidodoMa’ruf Amin. Hasilnya, sebanyak 70,1 persen puas dengan kinerja Joko Widodo. Namun, apa yang terjadi dengan Ma’ruf sebaliknya. 24-32°C

Palembang

23-32°C

Kata Qodari, tingkat kepuasan masyarakat terhadap kinerja Wapres sekadar menyentuh 49,6 persen. Pada 2015, hasil survei serupa, tingkat kepuasan untuk Wakil Presiden Jusuf Kalla mencapai 53,3 persen. “Lumayan cukup jauh perbedaannya,” tutur Qodari. Politikus PDI-P Rokhmin Dahuri menilai tak pas mengukur kinerja pemerintahan dalam 100 hari. Penilaian, kata dia, seharusnya dilatari kebijakan dan program yang dikeluarkan, plus manfaat yang diberikan. Anggota Komisi X DPR Ledia Hanifa menilai tingkat kepuasan publik juga bergantung pada literasi masyarakat. Meskipun kepuasan publik mencapai 70,1 persen, Ledia berpendapat masih banyak persoalan yang belum diselesaikan. O AINI TARTINIA | ANTARA

P. Pinang

23-33°C

Bengkulu

24-32°C


A3

Kesra

SENIN, 17 FEBRUARI 2020 | Nomor 1965 Tahun VII

Penyalahgunaan BOS Diantisipasi Ada ketidaksesuaian jumlah guru honorer pemilik NUPTK yang terdaftar dalam Dapodik. memiliki NUPTK dan terdaftar di dalam Dapodik. “Kepala sekolah dengan segala ‘kreativitasnya’ terpaksa akan tetap mempekerjakan guru tidak ber-NUPT dengan mengatasnamakan guru pemilik NUPTK,” kata dia kepada HARIAN NASIONAL di Jakarta, Minggu (16/2). Dalam hal ini, kata Ramli, kepala sekolah yang memiliki banyak guru honorer dipastikan tidak berdaya. Di satu sisi mereka mempunyai guru honorer yang tidak mau didiskriminasikan karena tak memenuhi persyaratan. Namun, jika tidak diakomodasi, sekolah mengalami kekurangan guru. Artinya, kelas-kelas mereka akan kosong. Pernyataan Ramli merespon kebijakan pencairan dana BOS Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) dengan rentang (0-50 persen) diperuntukkan bagi guru honorer. Pencarian maksimal 50 persen

Informasi Minim dan Masker Kurang

B Lampung

23-33°C

Pontianak

sial. Menurut dia, informasi yang selalu disebar meliputi imbauan untuk menerapkan pola hidup sehat serta segera mencari pertolongan saat mengalami gejala yang mengarah pada COVID-19. Dia menyebut, para atase dan agen penyalur kerja juga dilibatkan dalam pemaparan informasi. “Kami memastikan rekan-rekan PMI di setiap negara punya komunitas yang dinaungi atase. Nah, komunitas ini juga yang punya medsos.” Soes menyatakan terus memenuhi kebutuhan masker bagi para PMI. Dia menyebut, beberapa waktu lalu Kemnaker mengirimkan 33 ribu masker untuk PMI yang bekerja di negara dekat daratan Tiongkok. Plt Jubir Kementerian Luar Negeri Teuku Faizasyah mengatakan, kondisi kesehatan para PMI dilaporkan secara berkala oleh perwakilan Indonesia. Artinya, jika ada PMI yang terinfeksi atau merasakan gejala yang mengarah pada COVID-19, informasi akan langsung sampai pada pemerintah. Faiz juga menyebut, tidak mudah menjangkau para PMI satu per satu. Namun, dia memastikan pemerintah membuka akses pada para PMI melalui hotline yang bisa dihubungi setiap saat.

25-32°C

nya tak akan melakukan pendataan ulang lebih jauh. “Data Dapodik sudah riil dalam sistem. Jumlah guru honorer pemilik NUPTK sebanyak 47 persen dari total 1.498.344 atau 708.963.” Hingga saat ini, kata dia, Kemendikbud tengah memfokuskan proses sertifikasi penyaluran dana dari Kementerian Keuangan (Kemenkeu) ke sekolah. Sebelumnya, dana BOS dicairkan melalui perantara pemerintah daerah. “Kemendikbud memfokuskan proses sertifikasi agar penyaluran dana dari Kemenkeu ke sekolah bisa terealisasi,” kata dia. Harris memastikan penganggaran dana BOS untuk guru honorer telah tepat mengacu pada Peraturan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Permendikbud) Nomor 8 Tahun 2020. “Pasal 9 menyebutkan, dana BOS bisa dipergunakan untuk membayar honor guru nonASN dengan syarat harus memiliki NUPTK dan terdaftar dalam Dapodik sebelum 31 Desember 2019,” tuturnya. O RAMADANI WAHYU

Tangis Haru Sambut WNI dari Natuna

PEKERJA MIGRAN

JAKARTA (HN) – Sejumlah kendala masih dirasakan Pekerja Migran Indonesia (PMI) terkait persebaran COVID-19. Kepala Pusat Studi dan Kajian Migrasi Migrant Care Anis Hidayah mengatakan, kendala meliputi minimnya informasi dan kurangnya masker. “Ada keluhan terkait kekurangan masker,” ujar Anis di Jakarta, Minggu (16/2). Anis mengatakan, informasi pada PMI belum merata. Menurut dia, itu harusnya tidak terjadi mengingat persebaran COVID-19 yang terus meluas. Dia minta pemerintah mengakomodasi kepentingan PMI dengan membuka akses informasi lebih luas. Kepala Biro Humas Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) Soes Hindharno menyebut, pemerintah terus menyosialisasikan secara masif terkait persebaran virus itu. Namun, dia mengatakan, tidak mudah menjangkau semua PMI jika melihat dari jenis pekerjaan dengan jam kerja yang beragam. “Kami mengundang para PMI untuk dikumpulkan, tapi kan ada yang jam kerjanya tidak memungkinkan saat sosialisasi. Jam kerjanya juga beragam,” ujarnya. Meski demikian, Soes mengatakan terus berupaya menyebarkan informasi hingga ke media so-

Nur Baitih, guru SDN Cipinang, Jakarta Timur, meragukan jumlah guru honorer pemilik NUPTK yang terdaftar dalam Dapodik. Pasalnya, keterbatasan akses jaringan di daerah terpencil membuat guru tak terdaftar dalam sistem tersebut. “Banyak guru yang memiliki NUPTK, tapi juga tak terdaftar di Dapodik. Kemendikbud harusnya memastikan kondisi di lapangan.” Nur merekomendasikan Kemendikbud berkoordinasi dengan dinas pendidikan daerah untuk mendata dan memastikan agar dana BOS untuk guru honorer tepat sasaran. “Harus ada sosialisasi kepada Disdik daerah agar diteruskan kepada kepala sekolah sehingga dana ini tepat sasaran,” kata dia. Pelaksana Tugas Dirjen Pendidikan Anak Usia Dini dan Pendidikan Dasar Menengah (PAUD dan Dikdasmen) Kemendikbud Harris Iskandar memastikan akan menggunakan data guru pemilik NUPTK dalam Dapodik per 31 Desember 2019. Itu arti-

BANJARMASIN (HN) – Tangis haru pecah saat tujuh mahasiswa asal Kalimantan Selatan tiba di Bandara Syamsudin Noor, Banjarmasin, di Banjarbaru, Minggu (16/2) sekitar pukul 12.50 Wita. Sejumlah keluarga yang menunggu berjamjam langsung berhamburan begitu menyaksikan kedatangan orang yang mereka cintai berada di hadapan. Salah satu mahasiswa yang pulang, Dhiki Purnama, mengaku bersyukur bisa kembali dalam keadaan sehat. Dia meminta masyarakat tak takut dan cemas terhadap dia dan temantemannya. “Alhamdulillah kami bisa bertemu keluarga dan disambut hangat warga. Hanya satu kata, tidak perlu takut dan cemas kepada saya maupun teman-teman yang lain,” ujar Dhiki Purnama. Menjalani proses karantina selama 14 hari di Natuna, Dwiki mengaku sempat mengalami stres. Namun, proses karantina yang menyenangkan serta menyehatkan membuat mereka merasa senang dan diperlakukan dengan baik. Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan Sulawesi Selatan (Sulsel) dr Nurul Amir mengatakan, 17 WNI asal daerah ini telah dijemput langsung oleh kelu-

ANTARA | ABRIAWAN ABHE

JAKARTA (HN) Kekhawatiran penyalahgunaan anggaran dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) oleh kepala sekolah menyusul kebijakan pengalokasian 50 persen untuk gaji guru honorer ber-NUPTK dalam Data Pokok Pendidikan (Dapodik) harus diantisipasi. Pembuatan laporan fiktif berpotensi terjadi untuk meniadakan diskriminasi antara guru berNUPTK dan tidak. Ketua Ikatan Guru Indonesia (IGI) Ramli Rahim menyatakan terdapat ketidaksesuaian jumlah guru honorer pemilik Nomor Unik Pendidik dan Tenaga Kependidikan (NUPTK) yang terdaftar dalam Dapodik dengan kondisi asli di lapangan. Ini memicu kekhawatiran kepala sekolah merekayasa laporan pengalokasian dana BOS. Pembuatan laporan BOS, kata dia, hampir pasti fiktif karena masih banyak sekolah yang memiliki guru honorer, tapi tak

diperuntukkan sebagai apresiasi terhadap guru honorer yang telah lama mengabdi dengan indikator kepemilikan NUPTK dan terdaftar dalam Dapodik. Sebelumnya, gaji guru honorer bekisar 15-20 persen dari anggaran dana BOS. Penambahan alokasi dana BOS bagi guru honorer, kata Ramli, juga otomatis mengurangi alokasi anggaran lain seperti biaya operasional untuk buku, peralatan sekolah, dan multimedia. “Ini juga yang harus dipikirkan pemerintah. Anggaran dana BOS untuk operasional jadi terpotong yang dulunya 85 persen tinggal 50 persen,” kata dia. Sebaiknya, kata Ramli, Kemendikbud memanfaatkan penyaluran dan pelaporan melalui sistem virtual untuk meminimalisasi potensi penyelewengan anggaran. “Jadi Kemendikbud bisa memakai semacam kartu kredit, sistem cashless, sementara untuk pelaporan juga akhirnya guru maupun kepala sekolah tidak bisa membuat laporan fiktif,” kata dia.

Nurul Fadhatussiyah (kiri) salah satu Warga Negara Indonesia (WNI) yang dievakuasi dari Wuhan, China, disambut keluarganya saat tiba di Bandara Internasional Hasanuddin, Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan, Minggu (15/2) dini hari. Sebanyak 18 WNI asal daerah ini telah diterima keluarga masing-masing setelah dinyatakan sehat usai menjalani observasi virus corona selama 14 hari di Natuana.

arga. Pemprov, kata dia, hanya sebatas mendampingi keluarga saat menjemput di Bandara Internasional Sultan Hasanuddin Makassar. Sebanyak 17 dari 18 warga Sulsel yang tiba sekitar pukul 02.00 WITA masing-masing berasal dari Kota Makassar 7 orang (1 tinggal di Jakarta), Bulukumba 3 orang, Tana Toraja 3 orang, Luwu Timur 1 orang, Luwu Utara 1 orang, Gowa 1 orang, dan Pinrang 1 orang. Dinkes Sulsel, kata dia, tidak melakukan pengawasan kepada WNI setelah mereka tiba di daerah masing-masing. Alasannya, kondisi mereka sudah dinyatakan

sehat dan tidak terjangkit virus COVID-19. Dia juga meminta masyarakat tidak khawatir karena sudah diobservasi dan dinyatakan tidak ada masalah kesehatan. Keluarga dari mahasiswi asal Lampung, Novita Eka Cahyani yang baru pulang ke rumahnya mengatakan tidak ada perlakuan khusus seperti harus menggunakan alat tertentu. “Kami yang jelas sangat senang dengan kedatangan Novita, tidak ada perlakuan berbeda, sama seperti sebelumnya. Kami menyayanginya,” kata Syahrul, paman Novita di Bandarlampung. O ANTARA

O UMMAMAH N ULJANNAH

Samarinda

24-29°C

Palangkaraya

25-32°C

Banjarmasin

24-33°C

Manado

22-32°C

Hujan Lebat

Hujan Sedang

Hujan Ringan

Berawan

Cerah Berawan

Cerah sumber: BMKG


Oase

SENIN, 17 FEBRUARI 2020 | Nomor 1965 Tahun VII

Teko dan Gelas Kaca di Meja Wakil Rakyat

HARIAN NASIONAL | SHERLYA PUSPITARSARI

S

ambil mengantre, kedua tangan Heru Haetami memegang sebotol air mineral dan keripik rasa balado. Tiba giliran membayar, dia ditawari petugas kasir koperasi di kawasan Gedung DPR, kantong plastik berbayar seharga Rp 200. Tak keberatan, Heru memilih membayarnya. Surat edaran tentang kebijakan plastik berbayar telah diberikan sejak Januari 2020. Kebijakan ini diterapkan menyusul wacana DPR GO GREEN yang sedang dicanangkan. Namun, pihak koperasi baru menerapkannya pertengahan Februari 2020. Sebagian pembeli di Koperasi DPR memilih tidak menggunakan plastik dan memasukkan barang belanjaan ke tas. Namun, tak sedikit yang memilih membayar kantong plastik sebagai wadah belanjaan. Heru yang berprofesi sebagai karyawan swasta secara pribadi kurang setuju terhadap mekanisme plastik berbayar. Apalagi hanya berharga Rp 200. Menurut dia, ini tak akan mengurangi penggunaan plastik, tapi justru menguntungkan toko tertentu, mengingat uang yang harus dibayar tak seberapa. “Lebih baik jika ingin mengurangi sampah plastik, jangan disediakan sekalian. Sosialisasikan benar-benar atau bisa dengan menempelkan tulisan pemberitahuan. Dengan kebijakan plastik berbayar tak akan berefek besar pada upaya pengurangan sampah plastik,” katanya kepada HARIAN NASIONAL, Minggu (16/2). Imbauan pengurangan sampah plastik sudah dikeluarkan Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK). Beberapa kementerian pun telah menerapkan kebijakan yang sama, termasuk Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) sejak Desember 2018 dan tetap konsisten. Kepala Bidang Humas Kemendagri Aang Witarsa Rofik mengatakan, penerapan

Teko dan gelas kaca menghiasi meja para anggota Komisi X DPR RI saat rapat dengar pendapat bersama pejabat Eselon I Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) membahas pendalaman program dan anggaran TA 2020 di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (11/2).

kebijakan larangan penggunaan plastik dalam setiap kegiatan dan rapat, hingga kini masih berlangsung. Kebijakan ini bersifat internal dalam lingkungan kementerian ini. “Kami konsisten menerapkan kebijakan tersebut dan terus kami sosialisasikan di internal Kemendagri,” ujar dia. Menduduki peringkat kedua negara penghasil sampah plastik terbesar di dunia, Indonesia perlu berbenah. Sistem daur ulang sampah yang belum berjalan baik, membuat sekitar 3,2 juta ton sampah plastik dari Indonesia mencemari lautan. Tingkat pencemaran lingkungan akibat sampah plastik yang parah membuat berbagai pihak memulai gerakan mengurangi penggunaan plastik sekali pakai. Tak hanya pegiat lingkungan, satu per satu instansi pemerintahan memerhatikan pentingnya satu langkah kecil mengurangi dampak kerusakan lingkungan itu.

Pemandangan berbeda kini juga tampak di meja pimpinan dan anggota komisi di DPR RI. Jika biasanya penyajian air minum dengan air mineral botol plastik, kini gelas kaca berbentuk stem glass bersanding dengan teko kaca. Pemandangan berbeda kini juga tampak di meja pimpinan dan anggota komisi di DPR RI. Jika biasanya penyajian air minum dengan air mineral botol plastik, kini gelas kaca berbentuk stem glass bersanding dengan teko kaca. Pada Selasa (11/2) misalnya. Kala itu digelar Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan pejabat Eselon I Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI di Ruang Rapat Komisi X DPR baru saja selesai. Sembari membereskan sisa snack di

meja, petugas kebersihan parlemen Udin menuturkan, perbedaan cukup signifikan terjadi usai peraturan penggunaan teko kaca diterapkan. “Sekarang kalau bersihbersih, sampah plastik tidak sebanyak dulu. Dulu, selain banyak sampah botol plastik, lebih boros. Dengan penggunaan ini, bisa lebih hemat karena bisa isi ulang,” katanya sambil memasukan satu per satu sampah ke trash bag besar hitam. Tak hanya di Komisi X, penerapan serupa terjadi di Komisi VII saat RDP dengan Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM). Rupanya, DPR berupaya turut berperan mengurangi sampah plastik. Kebijakan penggantian wadah air sudah diberlakukan bersamaan pelantikan anggota legislatif periode 2019-2024, Oktober lalu. Salah satu inisiator penggantian itu

A4

Ketua DPR RI Puan Maharani. Tujuannya, meminimalisasi penggunaan plastik di lingkungan DPR RI. Meski sudah cukup lama ditetapkan, Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPR RI Indra Iskandar mengatakan, kebijakan pengurangan sampah plastik masih terus disempurnakan. DPR GO GREEN dicanangkan demi menunjukkan konsistensi mereka dalam upaya pengurangan sampah plastik. Anggota Komisi IX DPR RI Fraksi PDI-P Rahmad Handoyo mengatakan, pencemaran sampah plastik sudah sangat membahayakan. Oleh karena itu, dari hal sederhana yang dilakukan DPR diharapkan bisa berdampak lebih luas. “Kami ajak semua pihak mengampanyekan ganti wadah plastik sekali pakai dengan wadah yang lebih ramah lingkungan,” ujar dia. Wakil Ketua Komisi IV DPR RI Fraksi PKB Daniel Johan mengatakan, kebijakan itu berdasarkan keputusan kolektif. “Ini merupakan kebijakan tepat dan luar biasa membanggakan. Diharapkan ini bisa memberi contoh bagi lembaga-lembaga lain untuk melakukan hal yang sama. Kalau semua kompak, tentu memberi dampak besar untuk menyelamatkan lingkungan,” katanya. Manajer Kampanye Perkotaan dan Energi Walhi Dwi Sawung mengatakan, kebijakan tersebut patut diapresiasi. “Plastik air mineral merupakan sampah terbanyak yang ditemukan di lautan, sehingga langkah penggantian dengan botol kaca yang bisa diisi ulang menjadi salah satu cara mengurangi pencemaran sampah plastik ke laut,” tutur dia. Menurut Sawung, kebijakan tersebut menjadi hal baik yang sudah sepatutnya dicontoh kementerian dan lembaga lainnya. “Jika ini berjalan baik, selanjutnya bisa ditingkatkan dengan menyediakan water tap di instansi,” ujar dia. O SHERLYA PUSPITASARI

Terbit perdana 31 Agustus 2013 diterbitkan oleh: PT BERITA NASIONAL

DINAMIS DAN MENCERAHKAN

www.harnas.co

PEMIMPIN REDAKSI/PENANGGUNG JAWAB: Makhfud Sappe. REDAKTUR PELAKSANA: Solichin M. Awi, Burhanuddin Bella. STAF REDAKSI: Eko Budi Harsono, Dani Wicaksono, Dionisius B. Arinto, Didik Purwanto, Ahmad Reza S, Devy Lubis, Fifia A. Himawan, Herman Sina, Mulya Achdami, W. Ridwan Maulana, Aria Triyudha, Brigitha Sesilya | Alvin Tamba, Dian Riski Rosmayanti, Tegar Rizqon Alfian, Bayu Indra Kahuripan, Ridsha Vimanda N, Esti Tri Pusparini. PEWARTA FOTO: Aulia Rachman. DESAINER GRAFIS: Suryanda, Lucas Anggriawan, Ismail Saleh, Agung Tricahyono Putro . EDITOR BAHASA: Fery Sagita. SEKRETARIS REDAKSI: Lispa Juliantry. NETWORK & IT: Achsin, Muhamad Rizki Aldiansyah ALAMAT REDAKSI: Jalan Teuku Cik Di Tiro 77 Menteng, Jakarta Pusat 10310, Telp: 021-3152 699 Faks: 021-3151 668, e-mail: redaksi@harnas.co, website: www.harnas.co PEMIMPIN PERUSAHAAN: Makhfud Sappe. SEKRETARIS PERUSAHAAN: Lispa Juliantry. BISNIS & MARKETING: Nofika Roseliana. GA STAFF: Ipah Srinawangsih, Nanang Suryana. | KONTAK BISNIS: 021-3152 699 | DISTRIBUSI & SIRKULASI: 021-3152 699 | PENGADUAN: 021-3152 699 | BERLANGGANAN: 021-3152 699 PENASIHAT HUKUM: Dr. Harris Arthur Hedar, S.H., M.H.

Harian Nasional bisa dibaca di Wayang Force (untuk Aplikasi Android dan iOS)

Jurnalis HARIAN NASIONAL selalu dilengkapi identitas diri. Terima kasih kepada semua pihak yang membantu kelancaran tugasnya dan apresiasi kami kepada mereka yang, dengan penuh kesadaran tidak memberikan uang dan/atau apa pun barang yang memengaruhi independensi pemberitaan. Gorontalo

24-34°C

Palu

22-32°C

Kendari

25-31°C

Makassar

24-33°C

Majene

25-33°C

Ternate

25-32°C

Ambon

24-32°C

Jayapura

25-33°C

Sorong

24-30°C


HARIAN NASIONAL | www.harnas.co

BURSA

SENIN, 17 FEBRUARI 2020 | Nomor 1965 Tahun VII

IHSG POSISI

+/-

6.300 6.200

S&P 500

3.380,16

6,22

NASDAQ

9.731,18

19,21

DJIA

29.398,08

25,23

FTSE

7.409,13

42,90

NIKKEI

23.687,59

140,14

HSI

27.815,60

85,60 Sumber: CNBC

DAFTAR HARGA LOGAM MULIA

6.100 GRAM

EMAS PER BAR (Rp)

0.5 gram

Rp 421,560

Rp 339,500

1.0 gram

Rp 798,724

Rp 679,000

2.0 gram

Rp 1,536,909

Rp 1,358,000

3.0 gram

Rp 2,275,093

Rp 2,037,000

4.0 gram

Rp 2,988,053

Rp 2,716,000

5.0 gram

Rp 3,776,687

Rp 3,395,000

10.0 gram

Rp 7,507,969

Rp 6,790,000

50.0 gram

Rp 37,054,012

Rp 33,950,000

100.0 gram

Rp 74,176,635

Rp 67,900,000

500.0 gram

Rp 368,602,835

Rp 335,250,000

6.000

5.866,95

5.900 5.800

6/2

7/2

12/2

13/2

» A7

14/2

LARANGAN EKSPOR LOBSTER MANDEK

HARGA PER GRAM (Rp)

Sumber: Logam Mulia

Lion Air Group Apresiasi Kru Batik Air Air JAKARTA (HN) Lion Group menyambut 18 awak pesawat Batik Air yang selesai menjalani rangkaian protokol kesehatan (karantina dan observasi) di Natuna, Kepulauan Riau. Kementerian Kesehatan (Kemenkes) telah mengonfirmasi awak pesawat tersebut sehat dan laik terbang setelah mengevakuasi dan menemani 238 WNI dari China. Penyambutan dilakukan Presiden Direktur Lion Air Group Edward Sirait, CEO Batik Air Capt Achmad Luthfie, Managing Director Lion Air Group Capt Daniel Putut Kuncoro Adi, Direktur Operasi Batik Air Capt Zwingly Silalahi, Direktur Kualitas, Keamanan, dan Kenyamanan Batik Air Capt Wamildan Tsani Panjaitan, Direktur Teknik Batik Air Yanto Supriyatno, perwakilan lain dari manajemen Lion Air Group, serta perwakilan masingmasing departemen/divisi lingkungan Lion Air Group. Edward mengatakan, awak pesawat tersebut diberangkatkan dari Bandara Raden Sadjad, Natuna pukul 13.30 WIB, tiba di Bandara Internasional Halim Perdanakusuma, Jakarta pukul 15.30 WIB. Mereka diterbangkan menggunakan pesawat milik TNI Angkatan Udara. Menurut Edward, Batik Air mengucapkan terima kasih serta menempatkan apresiasi tinggi atas kesiapan, peran aktif, serta profesional awak pesawat dan petugas layanan darat (ground handling) dalam bekerja. “Termasuk dukungan penuh pengelola bandara, pengatur lalu lintas udara, mitra dan berbagai pihak yang terlibat, sehingga operasional penerbangan misi kemanusiaan berjalan lancar,” ujar Edward di Jakarta,

Sabtu (15/2). Edward menilai, Batik Air bangga menerima dan menyambut kembali 18 awak pesawat, sekaligus memberikan penghargaan dan penghormatan setinggitingginya kepada mereka. Pelaksanaan penerbangan berpedoman kepada prinsip-prinsip dan prosedur operasi standar (SOP) kesehatan dalam memastikan pengamanan awak pesawat, tim medis, tamu atau penumpang, dan lainnya. Operasional misi kemanusiaan Batik Air pada 1 Februari 2020. Pesawat bernomor ID-8618 rute Bandara Internasional SoekarnoHatta, Tangerang, Banten (CGK) berangkat pukul 13.00 WIB menuju Bandara Internasional Tianhe Wuhan di Distrik Huangpi, 26 kilometer utara dari pusat kota Wuhan, Hubei, China. Pesawat mendarat di Tianhe Wuhan pukul 19.00 waktu setempat. Penerbangan kembali pada 2 Februari 2020. Pesawat menerbangkan 18 awak pesawat dan 270 tamu (Warga Negara Indonesia) menggunakan Airbus 330-300CEO (18 kursi kelas bisnis dan 374 kursi kelas ekonomi). Penerbangan dari Wuhan bernomor ID-8619 berangkat dari Bandara Internasional Tianhe Wuhan pukul 04.30 waktu setempat, tiba di Bandara Internasional Hang Nadim, Batam, Kepulauan Riau pukul 08.30 WIB. “Batik Air mendukung program kemanusiaan dan negara. Kami menyampaikan terima kasih atas penunjukan dan kepercayaan pemerintah yang telah diberikan kepada Batik Air guna mewujudkan misi tersebut,” ujar Edward. O DIAN RISKI ROSMAYANTI

HARIAN NASIONAL | AULIA RACHMAN

Sebanyak 18 awak kabin berpartisipasi mengevakuasi 238 WNI dari China.

Presiden Direktur Lion Air Group Edward Sirait memberikan sambutan 18 awak pesawat Batik Air di Gedung Simulator Lion Air Group di Halim, Jakarta, Sabtu (16/2). Sekitar 18 kru pesawat Batik Air tiba di Jakarta setelah karantina di Natuna, Kepulauan Riau, selama 14 hari usai misi kemanusiaan mengevakuasi WNI di China.

“Kami Bangga kepada Kalian” GEMURUH tepuk tangan meramaikan halaman Kantor Simulator Lion Air Group di Jalan Kalimalang, Cawang, Jakarta Timur, saat 18 orang kru dan awak kabin pesawat Airbus A330-300CEO tiba. Deretan karangan bunga menghiasi halaman kantor. Presiden Direktur Lion Air Group Edward Sirait menyambut 18 awak kabin yang telah membawa pulang 238 Warga Negara Indonesia (WNI) dari Wuhan, China. Tugas mulia dalam misi kemanusiaan ini sangat membanggakan Indonesia. “Mereka tidak menolak saat ditugaskan dan selalu bilang siap. Kami bangga kepada kalian,” ujar Edward di Jakarta, Sabtu (15/2). Menurut Edward, awak kabin hanya punya waktu sangat singkat untuk memilih siap atau tidak menjalankan misi kemanusiaan menyelamatkan 238 WNI dari potensi penyebaran virus corona di Wuhan. Namun, awak kabin yang ditugaskan dengan tegas menyatakan siap dan tidak menolak.

18 AWAK PESAWAT BATIK AIR DALAM MISI KEMANUSIAAN 1. Captain Destyo Usodo (PIC) 2. Captain Suyono Suwito (PIC) 3. Hendra Tjin (FO) 4. Taufan Widya (FO) 5. David Setiawan (SFA) 6. Indah Nurfitri Djufri (FA) 7. Tia Septiani (FA) 8. Kikiet Teguh Septarianto (FA) 9. Abdul Hakim Sungkar (FA) 10. Fahmi Husen Ali Joubah (FA) 11. Farrand Abdilla (FA) 12. Hartini Efniati Hasibuan (FA) 13. Ranti Oktaviana (FA) 14. Ni Wayan Tangkas Chika Manik (FA) 15. Anggi Dwi Saputro (FA) 16. David Rismon (Dispatcher) 17. Dimas Syamsurizal (Engineer) 18. Jemi (Engineer) Keterangan: PIC = Pilot (person in command); FO = Kopilot (first officer); FA = Awak kabin (flight attendant); FOO = Petugas operasional keberangkatan (dispatcher, flight operation officer) serta teknisi (engineer). Sumber: Lion Air Group

Edward sempat khawatir saat kali pertama menugaskan mereka menjalani misi kemanusiaan dari pemerintah. Namun, pada hari keberangkatan, wajah seluruh kru sangat ikhlas dan menebar senyum tegar sebagai tanda mereka siap menjadi pah-

lawan Indonesia. “Senyum ikhlas dan ketegaran kalian menjadi semangat kami untuk yakin menyukseskan misi kemanusiaan,” kata dia. Pilot Capt Destyo Usodo mengatakan percaya diri bisa menyelesaikan misi kemanusiaan tersebut. Seluruh kru dan penumpang aman, selamat, dan sehat. Menurut dia, awak kabin memiliki sertifikasi dan kemampuan layak untuk mendapat apresiasi ini. “Kami sudah sangat terlatih dan bekerja sesuai standar perusahaan. Kami bangga dan tidak takut,” kata Capt Destyo. Dia mengaku bangga saat menjemput 238 WNI di Wuhan, sekaligus menerbangkan kembali ke Indonesia. Rasa kaget pernah menghampiri saat dia dinyatakan harus dikarantina di Natuna. Namun, segala keadaan itu dijalankan tenang dan penuh bahagia. “Dengan hati bahagia, kami bisa menjaga imunitas dan kembali pulang dalam keadaan sehat,” katanya. O DIAN RISKI ROSMAYANTI


Ekonomi Lion Air Group Kaji Bandara Kediri PRESIDEN Direktur Lion Air Group Edward Sirait mengatakan akan mengkaji rencana operasional penerbangan dari dan ke Bandara Kediri. Sebelum penerbangan ke sana, pihaknya telah riset pasar untuk melihat potensi penumpang. “Kita mau lihat dulu bagaimana potensinya. Semua bandara bisa saja jadi peluang,” kata Edward di Jakarta, Sabtu (15/2). Kementerian Perhubungan (Kemenhub) menetapkan Bandara Kediri akan dibangun mulai April 2020 dan diperkirakan selesai dua tahun ke depan. Landasan pacu (runway) bandara akan dibangun 3.300 x 45 meter sehingga mampu menampung pesawat komersial. Bandara yang dibangun dengan kapasitas terminal 1,5 juta orang per tahun ini akan dibangun dua tahap. Tahap pertama akan selesai 2022. PT Gudang Garam Tbk akan menjadi investor bandara seluas 450 hektare tersebut. Proses pembebasan lahan sudah mencapai 98,4 persen. “Dalam waktu dekat akan selesai pembebasan 1,5 hektare lahan dengan konsinyasi,” katanya di Kediri, Sabtu (15/2). Dirjen Perhubungan Udara Kemenhub Novie Riyanto mengatakan, pemda bisa cepat menyelesaikan pembebasan tanah agar peletakan batu pertama pembangunan Bandara Kediri dapat dilakukan April 2020. Nilai investasi Bandara Kediri termasuk pembebasan lahan sekitar Rp 9,2 triliun. Bandara Kediri akan difungsikan sebagai bandara pengumpan di jalur selatan Jawa. Bandara Hub di Jawa Timur tetap di Bandara Juanda. Menurut Novie, Bandara Kediri akan melayani masyarakat di Kabupaten Madiun, Pacitan, Trenggalek, Tulungagung, Blitar, dan Kediri, dengan penduduk sekitar 10 juta jiwa. Pembiayaan proyek pembangunan bandara ini seluruhnya mulai dari pembebasan lahan hingga pembangunan bandara menggunakan dana PT Gudang Garam Tbk. O DIAN RISKI ROSMAYANTI

kamus bisnis KONTROL Pengaruh otoritatif atau mendominasi perusahaan, melalui hak suara atau kepemilikan.

Izin Bebani Pengembang Properti Peraturan nasional tidak selaras dengan pemda. JAKARTA (HN) B e r a g a m perizinan masih menghambat pengusaha sektor properti untuk meningkatkan penjualan di dalam negeri. Pengusaha berharap pemerintah konsisten dengan beragam peraturan yang telah dibentuk. Ketua Real Estat Indonesia (REI) Jawa Timur Danny Wahid mengatakan, perizinan pengadaan properti Indonesia masih lama. Proses pengadaan izin (Surat Izin Usaha Perdagangan/ SIUP) untuk membangun properti masih tahunan. “Izin properti (pembangunan) masih di atas 1 sampai 2 tahunan. Beban pengembang membesar dan bisnis menjadi sulit,” kata Danny kepada HARIAN NASIONAL di Jakarta, Minggu (16/2). Ia menilai, peraturan pemerintah pusat dan pemerintah daerah (pemda) belum terkoordinasi baik sehingga menyulitkan pengembang. Danny mencontohkan, peraturan yang diterapkan nasional masih setengah hati dijalankan pemda. Saat ini, efektivitas sistem perizinan terintegrasi elektronik (OSS) Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) berdampak minim bagi bisnis. Hasil perizinan terpadu itu masih belum selaras dan akurat. Pemda enggan memberikan data valid. “Pemda dengan peraturan daerahnya (perda) masingmasing selalu membuat tidak paham (pengusaha),” ujarnya. Selain itu, inkonsistensi implementasi peraturan di pemerintah pusat juga kerap membingungkan pengusaha properti. Peraturan Pemerintah (PP) Nomor

Pengunjung mendapatkan penjelasan pengembang apartemen saat pameran hunian Indonesia Property Expo 2020 di Jakarta Convention Center, Senayan, Jakarta, Sabtu (15/2). Direktur Utama Bank BTN Pahala Nugraha Mansury mengatakan, bisnis properti tahun ini diproyeksi meningkat dibanding 2019 karena kebijakan Bank Indonesia seperti pelonggaran Giro Wajib Minimum, penurunan suku bunga acuan (BI Rate), dan relaksasi loan to value (LTV). Ketentuan uang muka KPR semakin terjangkau.

ANTARA | HAFIDZ MUBARAK A

likuiditas Likuiditas

A6

SENIN, 17 FEBRUARI 2020 | Nomor 1965 Tahun VII

(%, qtq)

(%, qtq)

PERTUMBUHAN KUARTALAN INDEKS HARGA PROPERTI KOMERSIAL

2,0

12,0 10,0 8,0 6,0 4,0 2,0 0,0

1,12

0,69 0,10

0,04

0,01

1,0

0,13

0,12

0,12

0,14

-0,01

0,08 0,0

-0,41

-2,0 -4,0 -6,0 -8,0

I

II

III

IV

2017 Perkantoran Hotel Warehouse Complex

I

II

III

IV

2018 Ritel Lahan Industri Indeks Harga (Sb. Kanan)

I

II

III

IV

-1,0

2019 Apartemen Convention Hall

Sumber: Bank Indonesia

64/2016 tentang Pembangunan Perumahan Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR) justru mengurangi kuota dari 300 ribu menjadi hanya 100 ribu unit rumah. “Pengembang diminta membangun rumah bagi rakyat, tetapi subsidi dikurangi. Sejauh ini belum ada tanggapan (pemerintah),” katanya. Dia berharap penyesuaian peraturan lewat omnibus law dapat memperbaiki beragam kerumitan berusaha. “Implementasi birokrasi (kebijakan) pusat dan daerah jangan ada manuver. Manfaatnya (ekonomi) akan terasa oleh generasi selanjutnya,” ujarnya.

BKPM mencatat, sepanjang 2019 pengusaha domestik (PMDN) dan asing (PMA) berhasil menumbuhkan sektor perumahan, kawasan industri dan perkantoran sebanyak 8,8 persen atau setara Rp 71,1 triliun. PMDN dan PMA masing-masing berkontribusi 1.728 dan 1.308 proyek perumahan, kawasan industri, dan perkantoran di seluruh Indonesia. Peneliti Center of Reform on Economics (CORE) Indonesia Yusuf Rendy Manilet mengatakan, omnibus law akan berdampak positif bagi sektor properti, seperti skema penyederhanaan perizinan yang akan mem-

percepat perolehan izin mendirikan bangunan (IMB). Selain itu, proses pengadaan lahan juga berpotensi lebih mudah karena pemerintah berencana membentuk bank tanah. “Kelebihan omnibus law berupa pemotongan (birokrasi) regulasi yang selama ini justru tumpang tindih,” katanya. Namun, ujar dia, pengaturan persentase pengadaan lahan dari kawasan hutan perlu dikeluarkan dalam aturan khusus. “Jangan sampai kawasan hutan akan terancam dan berdampak pada lingkungan dalam jangka panjang, hanya sekadar lobi investasi.” O KHAIRUL KAHFI

Penjualan Diprediksi Stagnan PENJUALAN properti tahun ini diprediksi masih stagnan terpengaruh banyak regulasi yang menyulitkan pengusaha. Pengusaha meminta pemerintah mengoptimalkan hasil penyesuaian peraturan dengan pengawasan terstruktur. Ketua Umum Dewan Pengurus Pusat (DPP) REI Paulus Totok Lusida mengatakan, pelambanan makroekonomi global hanya berpengaruh minimal bagi penjualan properti domestik. Ia mencontohkan, rumah sederhana untuk kelas menengahbawah tidak bergantung pergerakan makroekonomi dunia. “Untuk rumah kalangan menengah-atas terpengaruh

(makroekonomi global). Namun, tidak besar karena ada backlog (kesenjangan pasokan dengan permintaan),” ujar Totok kepada HARIAN NASIONAL di Jakarta, Minggu (16/2). Sejauh ini, ia menilai banyak regulasi yang masih menghambat dan tidak mendukung penjualan properti. Ia berharap, omnibus law yang sedang diajukan pemerintah ke legislatif dapat menerobos kelesuan penjualan properti selama ini. Totok memproyeksi pertumbuhan penjualan properti tahun ini cenderung stagnan hingga omnibus law efektif berjalan di pusat hingga daerah. “Pengusaha optimistis omnibus

law asal dijalankan sesuai pengawasan yang baik,” katanya. Ketua REI Jawa Timur Danny Wahid mengatakan, suku bunga kredit perbankan yang terlampau tinggi masih menghambat pertumbuhan penjualan properti. Ia mencontohkan, penjualan properti kelas menengah-bawah tertahan. Rata-rata bunga cicilan masih tinggi kendati suku bunga BI telah turun menjadi lima persen. “Rata-rata perbankan memang punya promo (bunga) 6 persen tapi hanya berlaku dua tahun. Setelah itu bunga langsung loncat di kisaran 12-13 persen. Mana bisa bergerak seperti ini (bunga)?” ujarnya.

Dia berharap perbankan menerapkan bunga kredit pemilikan rumah (KPR) dan konstruksi masing-masing hanya selisih 2 dan 3 persen dari suku bunga acuan Bank Sentral. CEO Indonesia Property Watch Ali Tranghanda mengatakan, omnibus law dapat menyelesaikan permasalahan birokrasi perizinan. Namun, properti juga sangat bergantung suku bunga kredit yang memengaruhi daya beli calon pembeli. “Meski suku bunga BI turun, tetapi banyak (bunga) bank belum turun signifikan. Seharusnya suku bunga bank bisa ditekan,” ujarnya. O KHAIRUL KAHFI


Ekonomi

SENIN, 17 FEBRUARI 2020 | Nomor 1965 Tahun VII

Likuiditas Produktivitas Tebu Terus Menurun PRODUKSI gula dalam negeri sejak 2014 terus menurun. Lonjakan volume importasi gula hingga harga jual tebu yang rendah di tingkat petani menjadi pemicu. Ketua Umum Andalan Petani Tebu Rakyat Indonesia (APTRI) Soemitro Samadikoen mengatakan, hasil panen petani tebu dalam negeri tidak sesuai harapan. Tingkat keuntungan petani tidak melonjak sama sekali. “Saat ini diharapkan memelihara kelangsungan industri gula yang berbasis tebu milik sendiri. Tentunya pemerintah harus hadir,” kata Soemitro kepada HARIAN NASIONAL, Minggu (16/2). Menurut dia, keuntungan petani tidak melonjak signifikan. Harga gula harus mengikuti pertumbuhan inflasi. Pemerintah jangan bangga jika bisa menekan harga gula di pasaran. Ia menilai, tak heran jika petani enggan menanam dan memelihara tebu. Imbasnya, produktivitas tebu dalam negeri terus menurun. Apalagi, kata dia, subsidi pupuk untuk tanaman tebu terus dikurangi, bahkan bakal dihapuskan. Pemerintah lebih mengutamakan alokasi pupuk untuk tanaman padi dan kedelai. Peneliti Center for Indonesian Policy Studies (CIPS) Felippa Ann Amanta mengatakan, pemerintah harus membantu petani tebu dengan terus merevitalisasi industri gula dari hulu ke hilir. Direktur Jenderal Perkebunan Kementerian Pertanian (Kementan) Kasdi Subagyono mengatakan telah meningkatkan produktivitas petani tebu. Seperti peningkatan kemitraan petani dengan perusahaan dalam frame inti-plasma. Sekaligus meningkatkan kapasitas sumber daya manusia (SDM) petani. O HERRY SUPRIYATNA

Buffettology

Anda tidak dapat membeli saham yang populer lalu menjadi kaya. Karya Mary Buffett dan David Clark, PT Gramedia Pustaka Utama, 2009.

Larangan Ekspor Lobster Mandek Menurut dia, pemerintah masih mendengarkan masukan berbagai pihak terkait. Hal itu, kata dia, keputusan yang diambil bisa berkeadilan dan menjadi kebijakan terbaik bagi semua pihak. JAKARTA (HN) Wacana pen“Ditargetkan mudahcabutan larangan ekspor benih mudahan keputusannya (soal lobster hingga kini mandek. Se- rencana ekspor benih lobster) jak diwacanakan akhir tahun bulan ini akan keluar,” kata dia. Ketua Harian Kesatuan Nelalu, Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) belum me- layan Tradisional Indonesia (KNTI) Dani Setiawan menilai, harus ada mutuskan aturan pasti. Pelaksana Tugas (Plt) Direktur kajian komprehensif terkait renJenderal Pengawasan Sumber cana pelonggaran kebijakan eksDaya Kelautan dan Perikanan por benih lobster yang dilarang (PSDKP) Nilanto Perbowo me- sebelumnya. Pemerintah harus ngatakan, hingga saat ini belum banyak mendengarkan masukan ada keputusan aturan larangan dari akademisi dan pembudi daya ekspor benih lobster yang akan lobster. Dani menilai, sebaiknya dicabut atau tidak. “Belum ada keputusan. Dari pemerintah jangan terlalu terKKP memang belum ada yang buru-buru menyimpulkan kemengatakan sudah pasti atau putusan. Kalau pemerintah belum,” kata Nilanto kepada belum yakin ada skema kompreHARIAN NASIONAL di Jakarta, hensif terkait kebijakan benih lobster, sebaiknya dikaji lebih Minggu (16/2). Nilanto mengatakan, pe- mendalam kembali. “Menurut saya, ini tidak perlu merintah hingga saat ini masih terus mengkaji rencana revisi secara cepat diputuskan. Jangan Peraturan Menteri KP Nomor 56 terpengaruh tekanan dari pihak Tahun 2016 tentang Larangan tertentu yang selama ini memang Penangkapan atau Pengeluaran usahanya terhalang pelarangan Lobster, Kepiting, dan Rajungan ekspor benih lobster,” ujar Dani. Menurut dia, hal ini modari Wilayah Republik Indonesia.

Pembenihan dan pembesaran benih domestik perlu diprioritaskan.

PRODUKSI PERIKANAN BUDIDAYA MENURUT KOMODITAS UTAMA 2015-2017 (TON) Komoditas Udang Rumput Laut Bandeng Kerapu Kakap Kekerangan Ikan Mas Nila Lele Patin Gurame Bawal Bintang Lainnya Jumlah

2015 615.871 11.269.342 672.196 16.795 6.558 43.304 461.546 1.084.281 719.619 339.069 113.407 2.663 289.442 15.634.093

2016 698.138 11.050.301 747.445 11.504 7.890 52.726 497.208 1.114.156 764.797 392.918 132.334 254 532.647 16.002.319

2017 919.988 10.547.552 701.427 70.294 8.432 31.565 316.649 1.280.126 1.125.526 319.967 234.904 49.105 509.455 16.114.991

Sumber: Kementerian Kelautan dan Perikanan

mentum bagi pemerintah untuk mendapatkan informasi sebanyak-banyaknya dan mengkaji selengkap-lengkapnya. Kebijakan yang diambil nantinya, kata Dani, dapat mencerminkan asas keadilan dalam konteks ekonomi. “Diharapkan keputusan yang diambil pemerintah dapat memberdayakan banyak orang, tanpa menghiraukan aspek-aspek keberlanjutan,” ujarnya. Direktur Eksekutif Pusat Kajian Maritim untuk Kemanusiaan Abdul Halim menilai, sudah seharusnya pemerintah menarik kembali wacana ekspor benih lobster. Pemerintah harus memprioritaskan upaya pembenihan

dan pembesaran benih lobster di dalam negeri. “Sudah seharusnya memang rencana melonggarkan ekspor benih lobster dibatalkan,” kata Abdul. Menurut dia, hal itu berkaca pentingnya ketahanan pangan Indonesia ke depan dan kewajiban menyejahterakan pembudi daya lobster. Keputusan ekspor benih lobster lebih banyak dilandasi pertimbangan jangka pendek, oknum birokrasi, dan pelaku usaha. “Ekspor benih lobster bukan kepentingan nasional yang memiliki orientasi jangka panjang,” kata dia. O HERRY SUPRIYATNA

Hambatan Budi Daya Perlu Dibenahi BUDI daya benih lobster di Indonesia hingga saat ini belum menunjukkan perkembangan positif. Pemerintah harus mendorong industri budi daya benih lobster dalam negeri agar bisa berkembang dan bersaing dengan Vietnam. Ketua Harian Kesatuan Nelayan Tradisional Indonesia (KNTI) Dani Setiawan mengatakan, pemerintah harus serius mendorong budi daya benih lobster dalam negeri. Pemerintah perlu membuat kebijakan agar budi daya bisa terlaksana. “Agar Indonesia bisa kompetitif dengan negara-negara yang sudah terlebih dahulu budi daya,” kata Dani kepada HARIAN NASIONAL di Jakarta, Minggu (16/2). Apalagi, kita Dani, banyak kajian yang menyatakan budi daya menjadi andalan dari krisis yang sedang melanda sektor perikanan. Dengan krisis, budi daya jalan keluar satu-satunya agar sektor perikanan Indonesia

ANTARA | IRWANSYAH PUTRA

A7

Berbagai jenis lobster kualitas ekspor disiapkan untuk pengiriman ke Jakarta di salah satu tempat penampungan di Banda Aceh, Aceh, Selasa (21/1). Menurut eksportir, permintaan komoditas lobster untuk diekspor ke berbagai negara melalui Jakarta masih sangat tinggi. Harga jual Rp 270 ribu hingga Rp 1,4 juta per kilogram, tergantung jenis dan ukuran.

tetap terjaga. “Lobster hewan laut yang memiliki pasar internasional sangat besar,” ujar dia. Menurut Dani, pemerintah harus memulai dan menunjukkan iktikad kuat untuk mendorong budi daya benih lobster menjadi suatu kebijakan. Kalau tidak, kata dia, Indonesia hanya membiarkan lobster diekspor melalui cara tradisional. “Tidak ada yang bisa diambil dari keputusan ekspor benih lobster secara tradisional. Budi daya akan menciptakan nilai tambah,” katanya.

Direktur Jenderal Perikanan Budi Daya Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) Slamet Soebjakto mengatakan, pengembangan industri budi daya lobster masih terhambat pakan, benih, penyakit, produktivitas, performa produk, dan tata niaga pasar. “Segala tantangan yang menghambat budi daya lobster akan kita benahi maksimal dua tahun ke depan,” ujar Slamet. Terkait pakan, pihaknya akan mulai memetakan spot-spot ketersediaan sumber pakan segar. Pihaknya juga akan membangun

sentra budi daya pakan di dekat kawasan budi daya. Terkait benih, KKP tengah menjajaki kerja sama dengan Universitas Tasmania, Australia dalam memperbaiki teknologi perbenihan. Produktivitas dan pengendalian penyakit, KKP akan mendorong unit pelaksana teknis (UPT) untuk riset dan perekayasaan teknologi. “Kami juga akan memperbaiki performa produk hasil budi daya dan mengefisienkan rantai distribusi pasarnya,” kata Slamet. O HERRY SUPRIYATNA


Nusantara

SENIN, 17 FEBRUARI 2020 | Nomor 1965 Tahun VII

26 Pemuda Terduga Gangster Diamankan

DEKONTAMINASI PAPARAN RADIOAKTIF Tim Badan Tenaga Nuklir Nasional (BATAN) dan Badan Pengawas Tenaga Nuklir (Bapeten) melakukan Dekontaminasi paparan tinggi radioaktif di Perumahan Batan Indah, Serpong, Tangerang Selatan, Banten, Minggu (15/2). Dekontaminasi dilakukan dengan mengambil tanah dan tumbuhan yang terpapar radioaktif untuk dibawa ke Laboratorium Nuklir.

ANTARA| MUHAMMAD IQBAL

Warga Lebak Diminta Waspada Meningkatnya intensitas hujan membuat sejumlah kawasan di Lebak berpotensi terjadi longsor susulan. JAKARTA (HN) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Lebak, Provinsi Banten, menyampaikan peringatan kewaspadaan tanah longsor kepada masyarakat sehubungan meningkatnya curah hujan. “Peringatan kewaspadaan itu karena curah hujan sepanjang Minggu (16/2) siang hingga sore dengan intensitas sedang,” kata Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Lebak Kaprawi di Lebak, kemarin. Masyarakat di Kabupaten Lebak yang tinggal di daerah rawan bencana longsor mencapai ribuan kepala keluarga. Mereka tinggal di perbukitan, pegunungan, dan daerah aliran sungai. BPBD Lebak menyampaikan peringatan kewaspadaan selama tiga hari ke depan, menyusul curah hujan dengan intensitas sedang yang cenderung meningkat. Bahkan, katanya, curah hujan tersebut berlangsung hingga lima jam dan berpotensi tanah longsor dan tanah bergerak. Menurut Kaprawi, potensi kian kuat menyusul rusaknya kawasan hutan dan perbukitan, imbas pembalakan liar. “Kami minta warga tetap meningkatkan waspada guna mengurangi risiko kebencanaan agar tidak menimbulkan korban

meniggal,” katanya seperti dikutip dari ANTARA. Kaprawi menyebutkan, permukiman masyarakat yang rawan tanah longsor dan tanah bergerak tersebar di Kecamatan Lebak Gedong, Cibeber, Cipanas, Cilograng, Muncang, Sobang, Gunungkencana, Bojongmanik, Cimarga, Panggarangan, Cihara, Bayah, Cikulur, dan Cigemblong. Ia menjelaskan daerahdaerah itu topografinya perbukitan, pegunungan, dan aliran sungai. Peringatan kewaspadaan tanah longsor sudah disampaikan kepada masyarakat melalui aparatur kecamatan, desa, dan relawan. “Kami berharap warga yang tempat tinggalnya di perbukitan dan pegunungan jika curah hujan tinggi maka sebaiknya mengungsi ke lokasi yang aman dari bencana alam,” katanya. Sampai hari ini, korban banjir dan longsor di Lebak masih bertahan di tenda pengungsian. Musababnya, rumah-rumah di permukiman Kampung Seupang sebanyak 39 unit hilang dan rusak berat, termasuk tempat ibadah. Di lokasi lain, longsor akibat curah hujan tinggi yang mengguyur Kabupaten Bandung Barat, berdampak pada Ruang Milik Jalan (Rumija) Jalan Tol Cipularang yang terletak sekitar 8 meter dari lokasi longsor. Kendati demikian, area Jalan Tol Cipularang di sekitar lokasi bencana masih aman dan lancar untuk dilalui pengguna jalan. Di lokasi longsor KM 118+600

ANTARA | AGUNG RAJASA

JAKARTA (HN) – Tim Pemburu Preman (TPP) Polres Metro Jakarta Barat menangkap puluhan pemuda diduga anggota gangster yang hendak tawuran di kawasan Pedongkelan, Cengkareng. Sedikitnya 26 pemuda diamankan. “Pertama 12 orang kami amankan bersama barang bukti tiga senjata tajam berbentuk gergaji dan sebuah celurit, lalu kami serahkan ke Polsek Cengkareng,” kata Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Barat Kompol Teuku Arsya Khadafi, Minggu (16/2). Di lokasi kedua, polisi mengamankan 14 orang dengan barang bukti tiga buah celurit, satu stik golf, serta satu samurai. “Kami amankan di Polres Metro Jakarta Barat,” ujar Arsya. Puluhan pemuda tersebut kerap berkumpul hingga larut malam dan diduga kuat memicu tawuran hingga akhirnya terpaksa diamankan saat pihaknya menggelar Operasi Cipta Kondisi. Di lokasi berbeda, seorang remaja bernama Fahri Ardian (16) tewas setelah dianiaya segerombolan orang tidak dikenal di kawasan Pasar Minggu, Jakarta Selatan. Peristiwa tersebut dilaporkan terjadi sekitar pukul 05.00 WIB, bertempat di Jalan Raya Pasar Minggu. Kapolsek Pasar Minggu Kompol Prayitno membenarkan kejadian tersebut. Penanganan terus dilakukan Polsek Pasar Minggu untuk menelusuri kasus dan menangkap para pelaku tindak kekerasan. “Masih kami dalami, kejadian dilaporkan jam 05.00 WIB, petugas sudah ke tempat kejadian perkara (TKP) mengecek lokasi kejadian, olah TKP dan meminta keterangan saksi-saksi,” kata Prayitno. Korban Fahri Ardian diketahui baru selesai makan nasi goreng bersama temantemannya di lokasi kejadian. Fahri yang tercatat sebagai warga Jalan Damai Nomor 35 RT 003/RW 05 Pejaten Timur hendak pulang ke rumahnya. Sesaat setelah menyeberang jalan, segerombolan orang menggunakan delapan unit sepeda motor, setiap kendaraan berboncengan, menghampiri korban dan langsung melakukan penganiayaan. z ANTARA

A8

Foto udara area persawahan yang longsor akibat pergerakan tanah di Desa Sukatani, Ngamprah, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat, Rabu (12/2). Longsor terjadi akibat adarembesan air dari kubangan sawah di pinggir Tol Cipularang KM 118.

arah Jakarta, telah dilakukan pemasangan dolken/cerucuk dan kantung pasir. Pemasangan terpal juga dilakukan untuk menghindari meresapnya air hujan secara langsung. General Manager Jasa Marga Cabang Purbaleunyi Pratomo Bimawan Putra mengatakan, Jasa marga memastikan air mengalir ke drainase, serta menyiagakan petugas pengawasan. Telah dilakukan pengujian sondir pada area longsoran untuk mengetahui karakteristik tanah, selanjutnya direncanakan untuk penanganan lereng dengan melakukan perkuatan dengan boredpile dan retaining wall untuk menstabilkan kondisi lereng. “Kami juga sudah melakukan penataan saluran air dan perbaikan saluran irigasi,” katanya. Manajer Pusat Pengendalian

Operasi Penanggulangan Bencana (Pusdalops PB) BPBD Provinsi Jawa Barat Budi Budiman Wahyu mengatakan, perbaikan tembok penahan tanah itu akan dikerjakan secepat mungkin oleh petugas di lapangan. Dia mengatakan BPBD Kabupaten Bandung Barat mengupayakan penyedotan air untuk mengeringkan tanah cekungan atau kubangan sawah tersebut dengan menggunakan satu unit mesin sedot alfon DPKPB Kota Bandung, satu unit milik PT Jasa Marga Cipularang, satu unit milik Jagorawi, dan satu unit Cikampek. BPBD Kabupaten Bandung Barat juga terus berupaya memindahkan barang-barang milik warga yang masih bisa diselamatkan dari rumahnya. z DIAN RISKI ROSMAYANTI


Nusantara

SENIN, 17 FEBRUARI 2020 | Nomor 1965 Tahun VII

Peningkatan Sarpras Rejang Lebong Bertahap PEJABAT Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Rejang Lebong, Provinsi Bengkulu menyebutkan peningkatan sarana dan prasarana (sarpras) pendidikan setempat dilakukan bertahap. Sekretaris Disdikbud Rejang Lebong Redho Yusawi mengatakan, peningkatan Sarpras pendidikan masih mengandalkan anggaran yang bersumber dari pemerintah pusat atau dana alokasi khusus (DAK) mengingat keterbatasan anggaran yang dimiliki daerah itu.”Tahun ini DAK pendidikan yang akan kami terima mencapai Rp7 miliar, sedangkan dana alokasi umum atau DAU sekitar Rp 600 juta,” ujar dia Minggu (16/2). O ANTARA

Kemiskinan di Banjarnegara Menurun BUPATI Banjarnegara Budhi Sarwono menyebut angka kemiskinan di Banjarnegara terus mengalami penurunan selama beberapa tahun terakhir melalui berbagai program pembangunan, seperti infrastruktur, kesehatan, pendidikan, dan ekonomi kerakyatan. “Dengan mengutip data BPS dapat diketahui bahwa penduduk miskin di Kabupaten Banjarnegara terus mengalami penurunan sejak beberapa tahun terakhir,” katanya di Banjarnegara, Minggu (16/2). Dia menyebutkan pada 2019 angka kemiskinan di Banjarnegara sebesar 136 ribu orang atau mengalami penurunan tajam dari 2018 yang 141.720 orang. Sementara di tahun 2019 turun jadi 14,76 persen. O ANTARA

400 LPJU Kekurangan Daya Listrik SEBANYAK 400 lampu penerangan jalan umum (LPJU) yang telah dibangun di Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur tidak bisa menyala akibat ketiadaan suplai listrik dari Perusahaan Listrik Negara (PLN) setempat. Wali Kota Kupang Jefrison Riwu Kore di Kupang, Jumat, mengatakan pada 2019 pemerintah kota setempat telah membangun 1.000 unit LPJU di berbagai ruas jalan di ibu kota Provinsi NTT itu. ”Kami sudah lakukan pendekatan dengan PLN Cabang Kupang untuk membahas persoalan ini, agar jalan di Kupang bisa terang pada malam hari,” kata Jefrison , Minggu (16/2). O ANTARA

Demokrat Terus Goda Machfud Arifin Partai Demokrat telah menyiapkan calon pendamping untuk Mahcduf Arifin di Pilkada Surabaya. SURABAYA (HN) D e w a n Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Kota Surabaya berharap, Bakal Calon Wakil Wali Kota Surabaya yang akan mendampingi Calon Wali Kota Machfud Arifin di Pilkada Surabaya 2020 berasal dari kader Partai Demokrat. Namun, menurut Ketua Tim Penjaringan Calon Wali Kota dan Calon Wakil Wali Kota Surabaya DPD Partai Demokrat Surabaya M Machmud, hal itu dikembalikan lagi pada keputusan Mahchfud Arifin. “Itu adalah harapan kami, tetap semua terserah Pak Machfud Arifin yang akan memutuskannya,” kata Machmud di Surabaya, Minggu (12/2). Menurut dia, banyak kader potensial di Partai Demokrat yang kompeten dan siap mendampingi Machfud Arifin. Bahkan lanjut dia, DPC Partai Demokrat Kota Surabaya sudah melakukan penjaringan calon wali kota dan wakil wali kota. Hasil penjaringan ada empat calon yang mendaftar sebagai bakal calon wali kota. Pelaksana Tugas Ketua DPC Partai Demokrat Kota Surabaya Lucy Kurniasari mengatakan, dukungan terhadap Machfud Arifin tidak akan berubah atau berbeda dengan rekomendasi yang akan dikeluarkan DPP Demokrat.

ANTARA | NOVRIAN ARBI

Kilas

GENANGAN AIR DI BANDUNG Sejumlah anak mendorong kendaraan yang mogok saat melintasi genangan air di kawasan Cikadut, Bandung, Jawa Barat, Minggu (16/2). Genangan air setinggi 40-60 cm tersebut akibat intensitas curah hujan yang tinggi ditambah drainase buruk dan berdampak pada kemacetan lalu lintas.

Ia mengatakan, DPD Demokrat Jawa Timur sudah meneruskan usulan DPC kepada DPP terkait dukungan kepada Machfud Arifin. “Sudah pasti kami mendukung dan mengusulkan calon yang kami nilai berpeluang menang dalam Pilkada Surabaya 2020,” kata Lucy. Menurut dia, DPC Demokrat Surabaya selama ini taat pada petunjuk pelaksanaan (juklak) dan petunjuk teknis (juknis) yang dikeluarkan DPP Partai Demokrat dalam penjaringan Pilkada Surabaya 2020.

Menurut Lucy, DPC Partai Demokrat Kota Surabaya sudah melakukan penjaringan calon wali kota dan wakil wali kota sesuai juklak dan juknis. Melalui penjaringan, tim yang ditugaskan telah melaksanakan pendaftaran. Hasil dari pendaftaran, tim bersama pengurus DPC melakukan penilaian terhadap keempat calon yang mendaftar. “Hasil penilaian tim dan pengurus DPC, ada calon yang mendapat nilai tertinggi untuk diusulkan ke DPP,” jelas Lucy.

Machfud Arifin mendapat dukungan dari PKB, Gerindra, PAN, dan PPP. Namun, mantan Kapolda Jawa Timur itu belum melabuhkan pilihannya untuk memilih pendampingnya. Saat ditanya apakah ada sejumlah bakal calon wakil wali kota yang sudah melamarnya, Machmud Arifin membenarkannya. “Memang ada yang melamar-melamar. Sah-sah saja. Namun, untuk siapanya nanti dulu. Masih rahasia. Nantilah pada saatnya juga akan kami umumkan,” katanya. O ANTARA

Tanpa Lelah Mengejar Buaya

S

egala daya dan upaya terus dilakukan tim penyelamat buaya yang terlilit ban bekas. Sudah sejak 2016 ban bekas itu melilit sang buaya di Sungai Palu, mulai dari mengadakan sayembara, sampai melibatkan ahli dari Australia. Namun, hasilnya belum juga terlihat. Penangkapan buaya yang selama ini menghuni Sungai Palu itu dilakukan Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA). Buaya tersebut terjerat ban di lehernya. Jika tetap terjerat, dikhawatirkan menyebabkan kematian. Evakuasi terbaru dilakukan dini hari kemarin, sekitar pukul 02.00 WITA. Upaya penyelamatan dilakukan BKSDA Sulawesi Tengah bersama BKSDA Nusa Tenggara Timur, polisi perairan dan

udara, serta ahli buaya dari Australia Matt Wright. Namun, belum ada perkembangan. “‘Evakuasi kami lakukan dini hari ini (kemarin) untuk menghindari masyarakat yang datang menyaksikan,” kata Kepala Satgas Penyelamatan Buaya Berkalung Ban Haruna, Minggu (16/2). Tim sebenarnya nyaris berhasil menangkap hewan reptil tersebut dengan metode harpun, yaitu alat berbentuk tombak yang biasa digunakan untuk melumpuhkan buaya. Dua anggota penyelamat buaya, Oktovianus Sene dan Matt Wright, belum beruntung. Hewan itu masih berhasil meloloskan diri. Tim kembali mengejar target yang masih membawa pelampung dari tombakan harpun. Kejarkejaran antara tim penyelamat dan buaya berkalung ban

ANTARA | MOHAMAD HAMZAH

A9

Ahli penanganan satwa liar asal Australia, Matthew Nicolas Wright (kedua kanan), menunjukkan alat harpun yang sempat mengenai buaya liar yang terjerat ban sepeda motor saat dilakukan upaya penyelamatan di Sungai Palu di Palu, Sulawesi Tengah, Minggu dinihari (16/2).

terjadi, selama kurang lebih satu jam. Namun, tim penyelamat kehilangan jejak. Saat pelampung terlepas dari badan target, evakuasi terhadap sang buaya gagal lagi. ‘’Kami tidak menyangka banyak pukat-pukat nelayan yang tidak dipakai,” kata Haruna. Penyisiran akan dilakukan di sepanjang daerah aliran Sungai

Palu, menurunkan sejumlah personel BKSDA, polisi, dan juga dibantu dua ahli reptil dari Australia. Matt Wright memastikan tidak akan menyerah menangkap buaya berkalung ban. “Tidak ada kata capek. Kami akan kejar lagi sampai dapat,” ungkapnya. O ANTARA


Global Kilas Demonstran Irak Usung Calon PM RATUSAN demonstran di Karbala, Minggu (16/2), berkampanye menawarkan kandidat Perdana Menteri Irak dari kalangan aktivis. Alaa al-Rikaby, seorang pemimpin protes dari Nasiriyah, dinilai lebih pantas duduk di kursi tersebut ketimbang Mohammad Allawi, PM pengganti Adil Abdul Mahdi. Allawi dipercaya menjabat mulai 1 Februari. Ia diharapkan mengumumkan kabinet baru pada pekan ini. Namun, kalangan akar rumput menolak penunjukan tersebut. Allawi dianggap dekat atau malah bagian dari kelas penguasa sekarang. Demonstrasi di Irak berlangsung sejak tahun lalu, menuntut reformasi total dalam pemerintahan yang korup. O AFP | DANI WICAKSONO

Turki: Hentikan Pengeboman Idlib MENLU Turki Mevlut Cavusoglu mendesak Rusia supaya menghentikan aksi pengeboman Idlib oleh Suriah. Rezim Bashar al-Assad, didukung Moskow, mengintensifkan agresi militer di provinsi tersebut untuk menumpas kelompok pemberontak dan militan. Sedikitnya 14 tentara Turki tewas dalam aksi pengeboman Suriah, yang memicu konfrontasi skala kecil kedua negara dalam dua pekan terakhir. “Saya sampaikan kepada Menlu Rusia Sergei Lavrov bahwa serangan di Idlib harus dihentikan. Ini penting untuk menegakkan kesepakatan gencatan senjata,” kata Cavusoglu di sela kunjungan ke Jerman. Berdasarkan kesepakatan dengan Rusia pada 2018, Turki memiliki 12 pos militer di Provinsi Idlib. O AFP | DANI WICAKSONO

SENIN, 17 FEBRUARI 2020 | Nomor 1965 Tahun VII

A10

Kasus di Jepang Kian Mencemaskan Pemerintah menaikkan level penanganan, yaitu dengan berupaya menyembuhkan pasien dan mencegah kematian. YOKOHAMA (HN) Korban terjangkit virus corona baru di kapal pesiar Diamond Princess berkembang kian mencemaskan. Hingga Minggu (16/2), pasien terdiagnosis positif meningkat menjadi 355 orang. Lonjakan kasus terjadi pada hari sebelumnya, ketika 70 orang dinyatakan terinfeksi. “Kami telah melakukan tes terhadap 1.219 orang dan 355 di antaranya positif terinfeksi,” kata Menteri Kesehatan Katsunobu Kato, sembari menegaskan pemerintah meningkatkan level penanganan wabah. Bukan sekadar meredam penularan, melainkan juga berupaya menyembuhkan pasien dan mencegah kematian. Diamond Princess dikarantina setelahmerapatdiTelukYokohama, dekat Tokyo, pada 4 Februari. Kapal membawa lebih dari 3.700 penumpang, plus awak, dari 50 negara lebih. Sejumlah 78 warga negara Indonesia bekerja untuk kapal milik perusahaan Inggris tersebut. Pekan lalu, semua WNI dilaporkan sehat. Selama karantina, pejabat setempat terus menemukan kasus baru di antara penumpang dan awak. Mereka yang terinfeksi dibawa ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan, sementara yang lain diminta tetap berada dalam kabin. Periode karantina dijadwalkan berakhir pada Rabu (19/2)—sesuai masa inkubasi virus, yakni sekitar 14 hari. Jepang belum dapat menguji semua yang ada di kapal karena

keterbatasan alat uji, fasilitas, dan tenaga medis. Namun, Kementerian Kesehatan mengatakan bahwa penumpang berusia lebih dari 70 tahun sedang diperiksa. Jika sehat dan tidak terinfeksi, mereka diizinkan meninggalkan kapal pada hari terakhir karantina. Terpisah dari Diamond Princess, Jepang melaporkan 53 kasus di seantero negeri. Belasan kasus baru muncul pada akhir pekan, sementara 13 kasus berasal dari sekitar 750 orang yang dievakuasi dari Wuhan, sumber epidemi. Kato menegaskan pemerintah berusaha keras mendorong warga dengan gejala pneumonia untuk lekas berobat. “Peningkatan angka kasus berarti perubahan situasi,” kata Kato kepada televisi NHK. “Sekarang kami memikirkan pencegahan kasus supaya tidak akut dan meluas, sekaligus berupaya mencegah kematian pasien.” Sementara itu, terdapat 35 kasus di luar Jepang, termasuk belasan kasus baru yang dilaporkan pada Sabtu. Sebanyak 13 dari lebih 760 warga negara Jepang yang terinfeksi virus merupakan mereka yang kembali dari Wuhan, Provinsi Hubei, pusat epidemi. Evakuasi Warga Asing Amerika Serikat mengevakuasi sekitar 400 warganya yang terjebak dalam kapal Diamond Princess, Minggu siang waktu setempat. Mereka diangkut dengan pesawat sewaan dan bakal dikarantina

JEJAK PERJALANAN DIAMOND PRINCESS

Kapal pesiar ini mengangkut lebih dari 3.700 penumpang, berlabuh di Teluk Yokohama. Pergerakan 31 Desember-4 Februari Seperti dirilis crew-center.com Perkiraan rute perjalanan Kemunculan COVID-19 diumumkan, 31 Desember 2019

JEPANG CHINA Toba Osaka 19/01 18/01

Wuhan

Ha Long Bay 28/01

TOKYO Yokohama 20/01 04/02

Keelung 15/01 31/01

Hong Kong 31/12 12-13/01 25/01

TAIWAN

Kagoshima 22/01 OKINAWA 01/02

Rute selanjutnya dibatalkan, 4 Februari Kapal dikarantina

Diamond Princess

Chan May 02/01 10/01 27/01

VIETNAM

Da Nang 03/01 09/01 Ho Chi Minh 04/01 08/01

SINGAPURA 06/01

Periode karantina berakhir pada 19 Februari 3,700 penumpang dari 50 negara lebih 355 penumpang terdiagnosis positif hingga Minggu (16/2) Termasuk dari: Jepang, Hong Kong, Australia, AS, Filipina, Kanada, Taiwan, Selandia Baru, Argentina, Inggris

Sumber: crew-center.com/catatan-diamond-princess/media Jepang

FATALITAS COVID-19

DI CHINA

Berdasarkan Rilis Komisi Kesehatan Nasional, Minggu (16/2)

68.500

1.665

9.419

Kasus

Kematian

Sembuh

lagi selama 14 hari setiba di AS. Pesawat kemungkinan diterbangkan pulang dari Bandara Haneda Tokyo, Senin (17/2) pagi. “Penumpang yang menolak evakuasi tidak akan diizinkan kembali ke AS untuk jangka waktu tertentu,” pesan Kedutaan Besar AS. Hong Kong menawarkan kesempatan bagi 330 warga untuk dievakuasi. Pun halnya dengan Kanada. Australia dan Taiwan tengah mempertimbangkan langkah serupa. O AFP | RAHMI YATI ABRAR

Perkembangan Terkait Hingga Minggu (16/2)

Kematian Pertama di Luar Asia MENTERI Kesehatan Prancis Agnes Buzyn melaporkan kematian seorang turis asal China yang positif terjangkit virus corona baru, akhir pekan lalu. Ini kematian pertama di luar Asia dan kematian keempat di luar China. Filipina, Hong Kong, dan Jepang melaporkan kematian seorang pasien dalam beberapa pekan terakhir. COVID-19 telah menginfeksi lebih dari 68 ribu orang dan merenggut 1.665 nyawa di China. Presiden Xi Jinping menyerukan kebijakan lebih ketat untuk melindungi stabilitas sosial, sementara Beijing memerintahkan para warga kembali ke ibu kota dan melakukan karantina sendiri selama 14 hari demi meredam penyebaran virus.

Pariwisata Asia Tenggara Merugi SEKTOR pariwisata di Asia Tenggara merugi miliaran dolar akibat wabah COVID-19. Pemandu wisata, karyawan mal, dan staf restoran kelimpungan saat kehilangan wisatawan dari China. Puluhan juta warga China biasa berkunjung ke setiap negara di Asia Tenggara per tahun. Namun, mereka kini menjadi subjek pembatasan aktivitas, di dalam dan luar negeri, demi mencegah penyebaran virus. Iklim pariwisata yang lesu didapati di Luang Prabang (Laos), Pattaya (Thailand), Hoi An (Vietnam), dan kota kasino Sihanoukville (Kamboja).

R

ima, bukan nama asli, beringsut dari tempat duduknya di sebuah café kelas atas di Riyadh. Melirik sekeliling, tak ada pengunjung yang dikenalinya. Perempuan 27 tahun itu sigap mengeluarkan rokok elektronik dari dalam tas. Ia mengisapnya, kemudian menghembuskan asap tebal ke udara. “Merokok di ruang publik bagian kebebasan perempuan. Sekarang saya senang bisa memilih untuk diri sendiri,” kata Rima dalam wawancara dengan AFP, dirilis Minggu (16/2). Ia karyawan perusahaan swasta di Ibu Kota Arab Saudi. Laiknya feminis Barat awal Abad 20, era perubahan sosial bagi perempuan Saudi ditandai dengan tren mengisap tembakau, pipa sisha, atau rokok elektronik.

Banyak kaum Hawa terlihat “bermain asap” di ruang publik selama beberapa bulan terakhir. Itu perkembangan tak terduga di tengah derap langkah reformasi yang dilakukan kerajaan ultrakonservatif tersebut. Namun, bagi kaum perempuan, merokok adalah simbol emansipasi. Putra Mahkota Pangeran Mohammed bin Salman (MBS), secara de facto penguasa Saudi, menggelontorkan serangkaian proyek inovasi ekonomi dan sosial untuk mengubah imej kerajaan menjadi moderat, modern, dan ramah bisnis. Perempuan diperbolehkan menyetir kendaraan, menonton konser atau acara olahraga, serta mendapatkan paspor tanpa persetujuan wali laki-laki. Rima, yang menikmati aktivi-

tas merokok dua tahun terakhir, tak takut dengan efek merugikan tembakau. Namun, ia khawatir terpergok keluarganya. “Saya belum siap memberi tahu keluarga. Mereka tidak bisa mengerti jika perempuan bebas merokok seperti laki-laki,” katanya. Najla (26), juga nama samaran, perubahan sosial berlangsung cepat di Saudi. Masalahnya, standar ganda masih dipegang. Pemerintah masih memberangus kritik, termasuk menangkap intelektual, ulama, dan aktivis yang tidak sejalan dengan kerajaan. Dalam kadar tertentu, perempuan merokok pun masih dianggap “memalukan dan nakal”. Menjadi satu-satunya perempuan merokok di kedai kopi penuh lelaki, Najla sengaja “menantang” dan mengabaikan pandang-

an menghina dari sekeliling. “Hak kebebasan saya terpenuhi jika keluarga menerima saya sebagai perokok,” katanya. Namun, pengakuan itu tidak mudah didapatkan. Seorang teman Najla langsung dikirim ke klinik rehabilitasi bagi pecandu ketika diketahui merokok. Menurut riset Fakultas Medis King Abdulaziz University pada 2015, sekitar 65 persen siswi SMA merokok sembunyisembunyi. Situasi sekarang berubah 180 derajat. “Mayoritas pembeli kami memesan shisha. Tiga bulan lalu, ini sungguh tak terbayangkan,” kata imigran Lebanon yang bekerja di café mewah di Riyadh. Heba (36) masih tak percaya bahwa reformasi menghadirkan keterbukaan dan kebebas-

AFP | HAITHAM EL-TABEI

Kepulan Asap Simbol Kebebasan Perempuan Saudi

Rima, perempuan Saudi berusia 27 tahun, menikmati rokok elektronik di sebuah kedai kopi di Riyadh. Foto diambil pada 26 Januari 2020.

an bagi perempuan. Sebelumnya, segala sesuatu seolah tabu bagi perempuan. “Sekarang, semua diperbolehkan. Perempuan bahkan boleh keluar rumah tanpa hijab, tanpa harus mengenakan abaya (gamis). Sebagian malah merokok di ruang publik,” ujarnya. O AFP | DANI WICAKSONO


HARIAN NASIONAL | www.harnas.co

SENIN, 17 FEBRUARI 2020 | Nomor 1965 Tahun VII

EVENT

EVENT

LANDAK BIRU PEMBANGKIT KENANGAN

BAHASA BALI KEMBALI DIGAUNGKAN

» A14

» A15 ALAYA F

DARAH SENI

» A13

SELAMATKAN KEHIDUPAN

AFP | HANDOUT | THE AEGEAN REBREATH

P

encemaran lingkungan laut menjadi isu krusial yang hingga kini belum terselesaikan. Sampah dari berbagai hasil limbah pabrik, sisa pertambangan, dan juga kelalaian orang dalam membuang barang bekas atau yang tak terpakai menjadi penyebab utama. Sayangnya, masih banyak orang yang menganggap ini sebagai permasalahan sepele. Dengan gampangnya mereka membuang sampah sembarangan ke sungaisungai yang pada akhirnya mengalir ke laut. Padahal saat ini pencemaran laut dapat dikatakan sudah sangat parah. Kejadian ini berdampak pada tidak hanya ekosistem lautdangkal saja, tetapi ekosistem laut-dalam juga sudah mulai terkena efek langsung dari sampah yang dihasilkan manusia. Salah satu korbannya adalah karang mesotofik, habitat karang yang umumnya ditemukan pada kedalaman 40 hingga 150

meter. Padahal karang ini merupakan ekosistem penting dari biota laut. Pakar biologi kelautan asal Prancis Alexis Chappui mengatakan bahwa rata-rata 8 juta ton plastik memasuki lautan setiap tahun. Jika dibiarkan, bukan hal mustahil biota laut akan punah. “Jutaan hewan laut secara langsung dibunuh oleh puing-puing plastik termasuk jaring dari serat plastik yang tenggelam dan membusuk. Partikel plastik mikro dan nano dari degrasi limbah plastik makro juga mengancam dalam jangka panjang,” ujarnya beberapa waktu lalu di Jakarta. Alexis menambahkan, secara tidak langsung partikel ini juga dapat berdampak kepada manusia. Sebab dapat masuk ke rantai makanan di laut. Alhasil, manusia yang mengonsumsi ikan kemungkinan besar terkontaminasi partikel mikro dan nano dari limbah yang dihasilkan manusia. O BINTANG RAHMAT


Go Green

SENIN, 17 FEBRUARI 2020 | Nomor 1965 Tahun VII

A12

HARIAN NASIONAL | DEVY LUBIS

P

Pakar biologi kelautan asal Prancis Alexis Chappui menunjukkan hasil pengamatannya, sampah plastik mencapai dasar samudra.

dari Godaan Plastik

ANTARA | M RISYAL HIDAYAT

Selain kesadaran masing-masing individu, langkah tegas pemerintah diperlukan, terutama regulasi yang tak hanya “ganas” saat dikenalkan.

orang-orang akan meninggalkan penggunaan plastik. Meski, kata dia, perlu waktu untuk benarbenar bisa melepaskan diri dari kebiasaan itu. Kesadaran akan pentingnya isu pencemaran laut akibat limbah plastik pun tak hanya menyasar kelompok tertentu. Hampir setiap individu memahami hal ini. Salah satunya dibuktikan dengan membawa botol minuman sendiri, juga menggunakan pemakaian sedotan dari logam atau bambu. “Harus mulai dari diri sendiri meninggalkan penggunaan single-use plastick (plastik sekali pakai). Dari masyarakatnya juga harus

sadar bahaya menggunakan plastik,” kata Gede. Namun, semua hal ini akan percuma jika tidak ada partisipasi dari pemerintah. Sebab, pemerintah dapat lebih memaksa dengan regulasi dan peraturan yang mampu

memberikan efek jera melalui hukum. Alhasil, masyarakat dapat lebih sadar dengan segala kegiatannya. “Memang pada dasarnya sulit. Apalagi sekarang banyak makanan kecil yang dijual memakai plastik. Namun, kita harus bisa,” kata Gede. Di sisi lain, ia berpendapat, “Sekarang sudah on progress. Buktinya, di Bali ada desa adat yang ikut memantau ini. Sekarang juga sedang diinisiasi peraturan terkait pembuangan sampah plastik secara sembarangan. Saya lihat 60 persen hingga 70 persen sudah berjalan bagus. Bahkan sekarang penggunaan plastik sudah sulit di sana (Bali),” tuturnya menambahkan. Sayangnya, regulasi dan

peraturan pemerintah, sebagian besar bersifat “ganas” hanya di awal. Upaya dalam menjaga lingkungan laut pun tidak dapat berlangsung lama karena bersifat sementara. Melihat hal ini, kata dia, seharusnya ada kesinambungan antara peraturan dan mental masyarakat. Karena tanpa mental yang terasah dengan baik, peraturan hanya akan menjadi tulisan yang tidak berarti. Oleh sebab itu, mental menjadi salah satu aspek yang penting dalam menangani isu ini—langkah jangka panjang dalam menjaga laut dari bahaya pencemaran plastik. “Sebab, jika masyarakat tidak memiliki mental yang baik maka mereka akan tetap menganggap remeh persoalan penggunaan plastik. Bahkan pencemaran yang terjadi akan semakin besar,” terangnya. Dan, salah satu cara untuk memperkuat mental ini dapat dilakukan melalui pendidikan. Dengan demikian, masyarakat dapat mengetahui bahaya penggunaan plastik. “Pendidikan anak-anak, terutama untuk usia dini itu sangat penting,” tambahnya. O BINTANG RAHMAT

ANTARA | AKBAR NUGROHO GUMAY

TAHAN DIRI

HARIAN NASIONAL | BAYU INDRA KAHURIPAN

lastik merupakan salah satu bahan berbahaya bagi bumi dan umat manusia. Di samping berakhir sebagai polutan yang mencemari perairan, baik permukaan maupun kedalaman, bahan plastik terdegradasi menjadi mikroplastik dalam ukuran kurang dari 5 milimeter. Remahan plastik berukuran mikro inilah yang kemudian mengancam kelangsungan hidup manusia. “Kalau mikroplastik ini dimakan ikan di laut, kemudian kita mengonsumsi ikan tersebut, di situlah letak permasalahannya,” ujar Deputi Sumber Daya Maritim (SDM) Kemenko Bidang Kemaritiman dan Investasi Safri Burhanuddin dalam diskusi eksplorasi alam bawah laut beberapa waktu lalu di Jakarta. Lebih dari itu, pencemaran akibat sampah plastik yang mengapung di lautan terbilang lebih besar dibandingkan polutan lainnya. Sebab, sampah-sampah plastik di laut tidak berasal dari satu kawasan, tetapi juga berasal dari tempat lain melalui arus air dari sungai. Alhasil, plastik menjadi salah satu barang yang kemudian dinilai harus dihindari penggunaannya. Kampanye pemanfaatan tas atau bahan lain yang dapat dipakai berkali-kali, bukan tas plastik yang sekali pakai, menggema di seluruh dunia. Namun, ini bukanlah perkara mudah. Eksistensi plastik sebagai kantong atau wadah pembungkus masih sulit dihilangkan karena sudah menjadi barang dasar yang kerap dipakai dalam kebutuhan sehari-hari. Misalnya, saat berbelanja di pasar tradisional atau warungwarung lokal. “Kalau saya lihat sebenarnya kehidupan kita ini tidak terlepas dari plastik sebelum ada penggantinya. Jadi masyarakat harus bijak dalam menggunakannya,” tutur peneliti biologi kelautan Universitas Udayana I Gede Hendrawan kepada HARIAN NASIONAL. Ia menambahkan, “Jadi, harus disesuaikan dengan kebutuhan. Kalau memang bisa, ganti dengan yang lain.” Memang, saat ini sudah mulai tumbuh kesadaran dari berbagai pihak, termasuk kalangan swasta, untuk mengurangi pemakaian kantong plastik. Beberapa pusat perbelanjaan bahkan mulai menawarkan penggunaan tas berbayar, bukan kantong plastik. Gede mengatakan, ia sangat mengapresiasi langkah tersebut. Dengan peraturan yang bersifat “memaksa” ini, mau tidak mau


A13

Go Green

SENIN, 17 FEBRUARI 2020 | Nomor 1965 Tahun VII

Sebelum Udara Kian Cemar Butuh Waktu Menuju Industri Penerbangan Ramah Lingkungan

Komitmen Industri penerbangan telah berjanji mengurangi emisi

AIRBUS

AFP | ROSLAN RAHMAN

I

Desain kabin penumpang yang modern dan futuristik.

AFP | DON MACKINNON

Model pesawat Airbus di Singapore Airshow, Singapura, 11 Februari 2020.

Pilot sekaligus CEO Harbour Air, Greg McDougall, uji coba pesawat komersial bebas emisi bertenaga listrik dari Bandara Internasional Vancouver menuju Sungai Fraser di Richmond, British Columbia, Kanada, 10 Desember 2019.

AFP | ROSLAN RAHMAN

su lingkungan kian menembus batas. Selain keprihatinan akan “pulau sampah” di samudra, suhu udara naik di kutub, dan potensi kepunahan generasi baru satwa yang mengintai dunia, industri aviasi turut gerak cepat mewujudkan skena penerbangan ramah lingkungan. Sebelumnya, reputasi perjalanan udara tak pernah dipandang mengerikan. Traveling naik pesawat seolah jadi impian semua. Namun, belakangan, seiring krisis perubahan iklim melanda bumi, jalan-jalan yang bersifat eco-friendly jadi tren baru dan “digilai”. Kesadaran tak hanya melingkupi manusianya, tapi juga industri. Hingga dibuatlah prototipe pesawat yang digadang-gadang mampu mengurangi emisi—modelnya mirip di film-film fiksi ilmiah. Selain itu, ide pesawat bertenaga listrik dan bahan bakar yang sustainable. Upaya ini bukan tanpa alasan. Menurut data Badan Lingkungan Eropa, industri aviasi menyumbang 3 persen dari emisi karbon global. Sementara dunia mengalami rekor kemarau panjang dan kenaikan suhu udara, kebakaran hutan, dan badai yang diperparah lonjakan permukaan air laut. Pada akhirnya, isu sustainability lah yang mengudara di air show terbesar Asia di Singapura pekan lalu. Produsen pesawat dan maskapai pun berlomba menuju langkah yang berkelanjutan bagi umat manusia. Meski begitu, tak sedikit pakar lingkungan sangsi dengan komitmen bersama itu. Menurut mereka, belum banyak yang dilakukan sebagai wujud “mitigasi bencana” akibat gas buang (bahan bakar) di udara. “Industri penerbangan dituntut meningkatkan komitmen mereka pada isu keberlanjutan,” ujar direktur pengembangan teknis di departemen pembuatan mesin Rolls-Royce Paul Stein kepada AFP. Ia menambahkan, “Maskapai pun bekerja sama untuk membuka jalan menuju ketersediaan bahan bakar berkelanjutan, sembari menunggu bagaimana elektrifikasi akan memengaruhi mereka ... juga mencari mesin yang lebih efisien.”

Panel surya di atap gedung ekshibisi Changi, tempat gelaran Singapore Airshow.

karbon bersih sebesar 50 persen pada 2050 dibandingkan pada 2005. Dan, Inggris melangkah lebih jauh bulan ini dengan janji mencapai nol emisi bersih pada tahun yang sama. Di Singapore Airshow, pembuat pesawat Eropa Airbus meluncurkan model jet baru futuristik yang memadukan

sayap dengan body dan memiliki dua mesin yang dipasang di belakang. Desain ramping dimaksudkan untuk mengurangi hambatan aerodinamis. Pabrikan menyatakan, pesawat ini memiliki potensi untuk mengurangi konsumsi bahan

bakar hingga 20 persen dibandingkan dengan pesawat model lorong-tunggal saat ini. Dijuluki Maveric, model sepanjang 2,2 meter itu uji terbang pertama pada Juni 2019. Sementara itu, pabrikan Prancis-Italia ATR menyoroti bahwa pesawat turbopropnya— populer untuk penerbangan jarak pendek, khususnya di beberapa bagian Asia dengan infrastruktur kurang memadai— bahan bakar 40 persen lebih efisien dibandingkan jet dengan ukuran yang sama. “Ini pertukaran antara konsumsi bahan bakar dan kecepatan,” kata kepala eksekutif ATR Stefano Bortoli kepada AFP. “Anda bisa hemat waktu 5 menit hingga 10 menit dengan jet yang lebih cepat tetapi dalam hal polusi, itu lebih merusak,” kata dia, menambahkan. Solusi Bergerak Lambat Di samping fokus reduksi emisi, muncul juga langkahlangkah menuju pembuatan pesawat listrik. Pesawat penuh listrik pertama di dunia, dirancang oleh perusahaan teknik magniX, uji terbang perdana pada Desember 2019 di Kanada. Perusahaan Swiss Smartflyer mengembangkan pesawat listrik hibrida berkapasitas empat orang dan penerbangan perdananya pada 2022. Selain mengurangi emisi, pesawat ini minim polusi suara alias tidak berisik dan lebih murah untuk

dioperasikan. Namun, kepala avionik dan user interface perusahaan tersebut, Aldo Montanari, memperingatkan proyek-proyek semacam itu tidak akan cepat. “Tekanannya cukup besar. Saya pikir industri telah memahami, tetapi mereka perlu waktu untuk bereaksi. Mereka tidak dapat melakukannya hanya dalam satu tahun,” katanya. Ia menegaskan, “Karena keamanan dan keselamatan nomor satu.” Biofuel disebut-sebut sebagai jalan keluar utama bagi industri penerbangan untuk mengurangi emisi karbon. Beberapa maskapai penerbangan dalam beberapa tahun terakhir mengoperasikan penerbangan komersial dengan menggunakannya. Namun, harganya tetap lebih tinggi daripada bahan bakar biasa. Itu hanya mewakili sebagian kecil bahan bakar jet yang digunakan secara global. Terlepas dari upaya-upaya itu, para pencinta lingkungan menyebut industri penerbangan bergerak terlalu lambat karena lebih banyak bukti muncul dari dampak buruk perubahan iklim. “Butuh waktu lama bagi maskapai untuk menjadi berkelanjutan,” kata Dewi Zloch, juru kampanye iklim dan energi Greenpeace, kepada AFP. “Solusi teknologi akan memakan waktu puluhan tahun,” kata dia, menekankan. O DEVY LUBIS


Event

SENIN, 17 FEBRUARI 2020 | Nomor 1965 Tahun VII

AFP | VALERIE MACON

EMPAT hari pascarilis, Sonic The Hedgedog memuncaki box office Amerika Utara dengan pendapatan lebih dari US$ 64 juta. Catatan ini berpotensi mengangkat film produksi Paramount itu sebagai debut fitur adaptasi video game terlaris sepanjang masa. Deadline pada Sabtu (15/2) melaporkan, Sonic dengan raihan empat harinya mematahkan rekor Pokemon: Detective Pikachu produksi Warner Bros yang meraup US$ 58 juta, Mei 2019. Belakangan, video game menarik minat banyak orang untuk mengalihwahanakan tokohtokohnya ke layar lebar. Selain petualangan, popularitas dan “kenangan” dari permainan itu jadi proyek ambisius. Namun, tak sedikit yang gagal. Contohnya, Super Mario Brothers (1993) yang didistribusikan Disney saat itu. Film dengan biaya produksi “selangit”— kala itu mencapai US$ 48 juta—hanya meraup

kurang dari US$ 21 juta di sektor domestik. Sukses Sonic menggusur cepat Birds of Prey (Warner Bros) di posisi kedua, dengan US$ 20 juta pada hari keempat penayangan. Fantasy Island (Blumhouse/Sony) menyegel tiga besar dengan pendapatan US$ 14,6 juta. Disusul The Photograph (Universal) dan Bad Boys For Life di tempat kelima. Menariknya, perolehan Fantasy Island sebenarnya jauh lebih baik dari perkiraan semula. Sejumlah ekshibitor menilai film ini bagus, terlebih ditonton pada Hari Kasih Sayang. Masih dalam frame Valentine’s Day, Photograph mencatat hasil terbaiknya, dengan 66 persen penonton perempuan. Di urutan keenam, ada 1917 (Universal) disusul Jumanji: Next Level (Sony), Dolittle (Universal), dan jawara Oscar 2020 Parasite (NEON). Downhill (Sea) menutup 10 besar dengan awal yang kurang menguntungkan, yakni US$ 5,98 juta. O DEVY LUBIS

LONDON FASHION WEEK 2020

Bintang Baru Warnai Pesta Glamor

AFP | BEN STANSALL

Landak Biru Pembangkit Kenangan

DESAINER Inggris Richard Quinn menghadirkan koleksi menakjubkan pada pergelaran London Fashion Week 2020 di Inggris, Sabtu (15/2) waktu setempat. Bintang yang sedang naik daun ini bermain-main dengan rancangan superglamor dalam peragaan bertabur bunga. Quinn, lulusan Central Saint Martins, Inggris, ini dengan cepat mereguk ketenaran sebab keberanian dan orisinalitasnya. Sehingga nama-nama besar seperti Amal Clooney pun telah memakai karyanya. Gaun warna-warni, dengan sentuhan bunga, kristal, dan bulu-bulu berlimpah di fashion show yang diadakan di venue bernuansa art deco dekat Westminster. Sebelumnya, pada hari yang sama, beragam tema perempuan menerangi London Fashion Week. Mulai dari koleksi superchic Petar Petrov hingga warna playful ala Molly Goddard. Pesona Halpern pun tak kalah glamor. Pekan mode tetap bergulir meski aksi demonstrasi sejak pekan lalu—dijadwalkan berlangsung hingga Selasa (18/2) besok— terus berlanjut. Mereka memprotes sistem yang

A14

Model membawakan rancangan Richard Quinn pada peragaan hari kedua London Fashion Week 2020 di London, Sabtu (15/2).

bergerak di industri fesyen yang menurut mereka usang, eksploitatif, dan melebihi kapasitas. Sadar akan tuduhantuduhan itu, industri fesyen Inggris pekan ini sengaja mengusung tema ekshibisi “fesyen yang positif”. Banyak desainer yang peduli tentang dampak mode terhadap lingkungan. Mereka pun mulai memilah dan memilih bahan, dari bahan terbarukan atau daur ulang serta mendukung pengerjaan lokal (kerajinan tangan). Namun, aktivis lingkungan meyakini upaya itu tidaklah cukup. Aksi protes berlangsung pada hari kedua London Fashion Week, yang menyaksikan pertunjukan pertama dari Petar Petrov. Ia mem-

persembahkan koleksi musim gugur-musim dingin 2020-2021 yang sederhana tapi elegan. Koleksinya ditandai dengan lengan suar ekstra panjang dan setelan celana panjang. Fleksibilitas adalah kuncinya. Dengan mantel yang dikenakan ala gaun, syal, dan jaket yang dapat diikat dengan cara berbeda. Sebaliknya, Molly Goddard membawa warna-warna cerah dan menyenangkan ke catwalk. Dengan gaun-gaun tulle berwarna merah muda dan hiasan tambahan. Desainer Inggris berusia 31 tahun itu mengatakan, ia terinspirasi masa kecilnya dan kenangan ketika mengunjungi pasar vintage di London. “Itu adalah semacam titik awal untuk koleksi

saya, masa kecil saya di dekat pasar Portobello. Itu adalah area yang menyenangkan,” katanya usai peragaan. Fuchsia dan kain biru elektrik yang dihujani payet adalah tema yang berkilauan persembahan Michael Halpern. Warga New York yang berbasis di Inggris itu disebut ‘King of New Glamour’. Meski terkesan tidak spektakuler, koleksi desainer Korea Selatan Rejina Pyo lebih mendekati wearable. Dengan desain bahu lebar dan potongan asimetris, Pyo memaksimalkan warna musim gugur hitam, krem dan cokelat. Sedikit sentuhan biru dan hijau untuk mengangkat mood di keseluruhan koleksi.

REKRUTM REKRUTMEN

PRAMUGARI

O AFP | LANGGENG PUJI KUSDIANTORO

IS!

GRAT

Terbang dan Berkarir Bersama Kami

Persyaratan:

1. Warga Negara Indonesia 2. Wanita, berpenampilan menarik 3. Minimal tinggi badan 158 cm dengan berat badan proporsional 4. Pendidikan minimal SMA/SMK semua jurusan 5. Usia minimal 18 tahun dan maksimal 25 tahun 6. Diutamakan dapat berbahasa inggris 7. Berkelakuan baik, energik dan ramah

Keuntungan:

1. Kandidat yang sesuai kualifikasi akan ditempatkan pada maskapai dibawah naungan Lion Air Group (Lion Air - Wings Air - Batik Air) 2. Kesempatan berkarir di dunia penerbangan 3. Proses penerimaan dan training GRATIS 4. Disediakan fasilitas mes GRATIS Informasi lebih lanjut, dapat dilihat melalui instagram : @recruitmentlionairgroup

Dalam hal proses rekrutmen dan publikasi informasi, Lion Air Group tidak bekerjsama dengan pihak manapun dan seluruh proses rekrutmen tidak dipungut biaya. Hasil keputusan rekrutmen merupakan kewenangan dari Manajemen Lion Air Group


A15

Event

SENIN, 17 FEBRUARI 2020 | Nomor 1965 Tahun VII

Bahasa Bali Kembali Digaungkan mengangkat sejumlah permainan tradisional. Pentas diiringi gending Bali, seperti Kedis-kedisan, Siap-Siapan, Dadong Dauh, Ngalih Roang, dan Macan Mebaju Kambing. Halo Tuan mengisahkan seorang wisatawan mancanegara yang melancong ke Bali ingin melihat tajen (tarung ayam). Namun, pemandu wisata mengatakan, di Bali tidak ada tajen. Yang ada permainan tradisional (plalian) Siap-Siapan. Wisatawan itu tertarik dan akhirnya menyaksikan Siap-Siapan hingga plalian lainnya. Melalui garapan sekitar 45 menit itu, Made mengutamakan penghayatan anak-anak terhadap nilai-nilai moral, seperti kejujuran, disiplin, kebersamaan, percaya diri dan kemandirian, di samping juga pentingnya menjaga kelestarian alam. Seperti permainan Macan Mebaju Kambing, menceritakan seekor harimau ingin mencari mangsa dengan berpura-pura mengenakan baju kambing. “Akibat ekosistem hutan rusak, macan terpaksa turun gunung, setelah melihat kambing yang sedang asyik bermain.

KERETA JOKO KENDIL Duta wisata Kota Solo berjalan di gerbong kereta lokomotif uap Djoko Kendil saat peluncuran di Solo, Jawa Tengah, Minggu (16/2). Lokomotif kereta api uap D1410 buatan tahun 1921 tersebut akan dioperasikan mendampingi kereta api uap kuno Jaladara sebagai kereta wisata di Kota Solo.

Supaya dapat mangsa, macan itu mengganti bajunya menjadi baju kambing dan ikut bermain serta memangsa kambing,” ujarnya. Kambing lainnya akhirnya melapor kepada tuannya agar mencari macan yang telah berbuat onar. Barulah akhirnya disadari macan turun gunung akibat ulah

Agenda

manusia merusak hutan yang menjadi habitat macan. Pentas dengan proses latihan 10 kali itu melibatkan 27 pemain anak dari SD 8 Dauh Puri, Denpasar dan tukang “satua” atau pendongeng, Kadek Natia (SD Saraswati 3 Denpasar). Pentas diiringi delapan penabuh yang

Who & Why

ALAYA F

Darah Seni JOGJA HEBOH LOKASI : ICE BSD, TANGERANG

20–23 FEBRUARI 2020

MUSLIM FASHION FESTIVAL

AFP

| FILE

LOKASI : JAKARTA CONVENTION CENTER

P

S

02–29 FEBRUARI 2020

endatang baru Bollywood, Alaya Furniturewala, ewal ew ala a, sengaja tak banyak nyak bicara tentang latar belakang elakang keluarganya. Bahwa ibunya bunya adalah seorang aktriss dan dia sendiri adalah cucu cu bintang veteran layar lebar Negeri Hindustan, Kabir bir Bedi. Namun, itu semua a terungkap setelah debut but filmnya Jawaani Jaaneman, neman, 31 Januari 2020. “Aku u sengaja meminta Ibu ‘diam’ sebelum waktunya,” ujarnya seperti dinukil dari The he Indian Express, Rabu (12/2). Terbang ke New York, ork, AS, untuk mempelajari ri dunia di balik layar alias penyutradaraan,, Alaya pulang kampung ng dan memilih profesi aktor. “Aku meminta dia (ibu) dan kakek jaga jarak dari pekerjaanku. Aku tidak mau dibilang

11–15 MARET 2020

PUSAKA LOKASI : GRAHA MANGGALA, BANDUNG

membawakan alat musik cungklik, kendang, cengceng, suling, dan tumbung. Made Taro pun ikut memainkan alat musik, cunglik 8, pada acara yang disambut antusias pengunjung “Bulan Bahasa Bali 2020” di Taman Budaya Provinsi Bali tersebut. O ANTARA

ada unsur nepotisme dalam karierku,” tegasnya. kari ka ri Alaya mengakui, darah seniman yang mengalir sen dari d tubuhnya adalah berkah sekaligus b keistimewaan tersendiri. Akan tetapi, menurutnya, bakat itu m tidak akan terasa tanpa ti kerja keras. kerj “Aku berusaha semaksimal mungkin. se Belajar ini dan itu—mulai B dari bahasa Hindi, kelas d ttari, bahkan workshop akting. Namun, tetap saja a aku ditolak berkali-kali,” a kata dia, mengenang. k Perempuan 22 tahun itu mengatakan, ia ingin it bertanggung jawab penuh be atas pilihannya terjun at ke dunia entertainment. “Jadi, sukses atau gagal, “J aku ingin orang tahu itu ak semua karena usahaku se sendiri. Aku tidak mau se berutang kepada siapa pun,” beru tuturnya.O DEVY LUBIS tutu

NIZAM

Gowes SEMANGAT bersepeda Pelaksana Tugas (Plt) Dirjen Pendidikan Tinggi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Nizam masih membara di tengah kemacetan Kota Jakarta. Maklum, lelaki asli Yogyakarta ini mengaku membawa kebiasaan tersebut secara konsisten. “Meski lalu lintasnya mengerikan dan tidak ramah pada pesepeda, saya tetap bersepeda. Untung sudah mulai bermunculan jalur khusus sepeda,” kata dia kepada HARIAN NASIONAL, Rabu (12/2). Saat masih aktif ber-gowes ria di Yogyakarta, Nizam biasa melakukannya pada saat akhir pekan. Jarak tempuhnya lumayan, 20 hingga 100 kilometer. “Kalau di sini, mungkin pagi-pagi banget keluar gowes sebelum banyak traffic,” kata dia. Nizam merasa bahwa kebiasannya tersebut menjadikan lebih produktif sehingga mendukung aktivitas kesehariannya. “Karena menjadikan kita menjadi sehat dan produktif.” Selain menyehatkan, mantan dosen Teknik Sipil Universitas Gadjah Mada ini mengaku juga mendapatkan banyak teman dari berbagai kalangan. Tak hanya pejabat kesehariannya, tapi beragam latar belakang. “Jadi banyak teman dari berbagai kalangan,” kata dia. O RAMADANI WAHYU

DOKUMENTASI PRIBADI

M

aestro dongeng Made Taro mengangkat pentas operet dan “satua” atau cerita berbahasa Bali berjudul Halo Tuan. Pentas itu diisi sejumlah permainan dan lagu tradisional Bali pada “Bulan Bahasa Bali 2020”. “Mengajarkan bahasa Bali melalui permainan dan gendinggending (lagu-lagu), jauh akan lebih diingat anak-anak,” kata Made Taro usai pentas Halo Tuan yang dibawakan anak-anak Sanggar Kukuruyuk di Gedung Ksirarnawa Taman Budaya Provinsi Bali, Denpasar, Minggu (16/2). Lelaki kelahiran 1939 itu tidak memungkiri anak-anak dan generasi milenial Bali saat ini cenderung kesulitan berbahasa Bali dibandingkan berbahasa Indonesia ataupun berbahasa Inggris. Menurut Made, anak-anak di sekolah diajarkan bahasa Bali. Namun, sayangnya bahasa ibu ini tidak digunakan sehari-hari. “Selain itu, media informasi yang ada dan diterima anak-anak juga sebagian besar bahasa Indonesia,” ujarnya. Made menilai, anak-anak dalam Sanggar Kukuruyuk yang didirikan sejak 15 Juni 1979 itu

ANTARA | MAULANA SURYA

Made Taro membuat pentas operet dan satua.


PENERBANGAN

UMROH 1441 H / 2019-2020 M

TERBANG LANGSUNG DARI

11 KOTA DI INDONESIA Banda Aceh Medan Padang Pekanbaru Palembang Jakarta

– – – – – –

Madinah Madinah Madinah Madinah Madinah Jeddah

Solo Surabaya Surabaya Balikpapan Makassar Makassar Banjarmasin

– – – – – – –

Madinah Madinah Jeddah Madinah Madinah Jeddah Madinah

PENYELENGGARA UMROH

PT. ALFIR WISATA UTAMA 9JQU 0FQNGFYF /FPFWYF 8JQFYFS ï PT. ARMINAREKA PERDANA Telp. 0818 0842 2805 (Eka), 'JPFXN /F\F 'FWFY ï PT. ARMINDO JAYA TUR 9JQU 9FZKNP >JXXN 5FIFSL 8ZRFYJWF 'FWFY ï PT. BELANGI WISATA ISLAMI 9JQU 7NHP^ 7N_FQ 'FSIF &HJM ï PT. DREAM TOURS & TRAVEL Telp. 08 111 555 834 (Dicky), 08 111 860 234 (Fauzan), 2FYWFRFS /FPFWYF 9NRZW ï PT. MADANI PRABU JAYA 9JQU 7TXF .PXFS (F\FSL /FPFWYF 9NRZW ï PT. QORYATUL HAYYAT 9JQU -JSLP^ -FSSN )ZWJS 8F\NY /FPFWYF 9NRZW ï PT. SIANOK INDAH HOLIDAY Telp. 0751 7058 000, &SLLN -FRIF 5FIFSL 8ZRFYJWF 'FWFY ï PT. SRIWIJAYA MEGA WISATA Telp. 0711 317 000, 0821 8591 2888 (Salwa), 5FQJRGFSL 8ZRFYJWF 8JQFYFS ï PT. TIMOHO GROUP 9JQU 2FPFXXFW 8ZQXJQ ï PT. ZAFA MULIA MANDIRI Telp. 0811 7885 958, 0711 5700 782, Palembang - Sumatera Selatan

KANTOR PERWAKILAN LION AIR

BANDA ACEH: /Q &Q -ZIF 3T 0FRUZSL 1FPXFSF 5JZSF^TSL 'FSIF &HJM 9JQU ï BALIKPAPAN: Lobby Novotel - Jl. Brigjen Eri Suparjan No 2, Balikpapan, 0FQNRFSYFS 9NRZW 9JQU ï PADANG: -TYJQ NGNX /Q 9FRFS 8NX\F 3T & 5FIFSL 8ZRFYJWF 'FWFY 9JQU ï PALEMBANG: Hotel Sandjaja /Q 0FUYJS & 7N[FN 3T .QNW 9NRZW 5FQJRGFSL 8ZRFYJWF 8JQFYFS 9JQU ï PEKANBARU: Perkantoran Grand Sudirman No B2, Parit Indah Pekanbaru, 7NFZ 9JQU ï SOLO: 7ZPT .GNX 0F[QNSL /Q ,FOFM 2FIF 3T 8TQT /F\F 9JSLFM 9JQU ï MEDAN: Jl. Brigjen Katamso No 809 E (Kp. Baru), 2JIFS 8ZRFYJWF :YFWF 9JQU ï JAKARTA: LION AIR TOWER - Jl. Gajah Mada No.7, Jakarta Pusat, Call Center : 0804 1 778899, 021 6379 8000 ï MAKASSAR: Jl. A YANI BLOK A22-24, Makassar - Sulsel, Telp. 0411 3680777/3680888


B

SENIN, 17 FEBRUARI 2020 | Nomor 1965 Tahun VII

MODAL MERENGKUH TROFI SUPREMASI

PRAHARA “THE CITIZENS” Sejumlah pemain kunci berpeluang meninggalkan Etihad, termasuk Guardiola.

» B18

17

Raih hattrick Kejuaraan Asia Bulu Tangkis Beregu, tim putra menyongsong Piala Thomas.

» B24

Sports

AMBISI

» B20 0 B21 B2 211

PACEKLIK MESSI Striker berusia 32 ttahun itu mencatat torehan gol terendah di La Liga sejak musim 2013/2014.

BRUNO FERNANDES MANCHESTER UNITED

“THE BLUES” Memperkuat posisi di empat besar menjadi target utama Chelsea.

mendekat. Jadi, ini adalah kesempatan mpatan kami untuk k terus menjaga jarak ak atau mereka akan n berhasill memangkas jarak. Ini adalah pertandingan andingan n yang sangat penting nting bagi kedua ua tim. Kami mi ingin menjaga aga jarak, karena na itu kami perlu menang.” menang.” Keuntungan bermain gan ber rmain di kandang akan an menjadi kunci utama untuk melakoni k melakon ni beberapa pertandingan n besar yyang ang sudah menunggu. Kante yyakin akin pendukung setia Stamford a di Stam mford Bridge akan sangat membantu membanttu mereka. Chelsea akan berharap banyak pada Tammy ammy Abraham saat menyambut kunjun kunjungan ngan Setan Merah. Penyerang erang 22 2 tahun ini ni ni menjadi senjata jata baru u The Blues dengan torehan han 13 gol di Liga Primer musim im ini. Meski demikian, ia paceklik gol dalam lima laga terakhir. erakhir. Sementara itu, Christian n Pulisic dan dan Reuben Loftus-Cheek dipastikan k dipasti ikan absen karena cedera. ra. United dii sisi lain, lain n, juga datang dengan kengan k eyakinan penuh. Skuad uh. Skua ad asuhan Olee Gunna Gunnar ar Solskjaer akan an menginmenggincar kemenangan ngan di London ondon barat demi memperebutkan satu tempat di Liga Champions musim depan. Salah satu senjata baru mereka Bruno Fernandes bakal menjadi andalan di lini tengah saat menghadapi Chelesea.

Kepa; James, Rudiger, Christensen, Azpilicueta; Kante, Jorginho; Willian, Mount, Hudson-Odoi; Abraham | Manajer: Frank Lampard

KLASEMEN SEMENTARA KL

AFP | BEN STANSALL - FILES

C

helsea akan menghadapi tantangan berat beberapa pekan ke depan. Mereka sudah ditunggu Liverpool, Tottenham Hotspur, dan Bayern Munich untuk menjadi penantang berikutnya di Stamford Bridge. Sebelum itu, skuad asuhan Frank Lampad terlebih dahulu memainkan big match kontra Manchester United pada laga pekan ke-26 Liga Primer, Selasa (18/2) dini hari WIB. Laga ini krusial bagi The Blues untuk memperlebar jarak menjadi sembilan poin dengan United. Rekor pertemuan mereka di Liga Primer menunjukkan, Chelsea hanya sekali kalah di kandang dari 17 pertemuan terakhir melawan Setan Merah (10 kali menang, enam imbang), dan tak terkalahkan dalam enam pertemuan terakhir. Skuad asuhan Lampard juga punya peluang balas dendam atas kekalahan 0-4 di Old Trafford pada Agustus lalu. Namun, gelandang Chelsea N’Golo Kante menekankan, ambisi utama timnya pada laga ini ialah untuk memperkuat posisi mereka di empat besar. “Kami memiliki waktu yang penting musim ini karena kami semua berjuang untuk posisi empat besar,” kata Kante terkait upaya timnya mengamankan satu tiket ke Liga Champions musim depan sebagaimana dilansir situs klub, Minggu (16/2). “Manchester United memang sedikit tertinggal, tetapi mereka juga punya peluang untuk

1. Liverpoo Liverpool 2. Manchester Manche City 3. Leicester Leiceste City 4. Chelsea 5. Sheffield Sheffiel United 6. Tottenham Tottenh Hotspur 7. Wolverhampton Wolverh 8. Everton 9. Manche Manchester United 10. Burnley 11. Arsena Arsenal 12. Newcastle Newca United 13. Southampton Southa 14. Crystal Crysta Palace 15. Brighton Brighto Albion 16. Bourne Bournemouth 17. Aston Villa V 18. West H Ham United 19. Watfor Watford 20. Norwich Norwic City

26 25 26 25 26 25 26 26 25 26 25 25 26 26 26 26 25 25 26 26

25 1 16 3 15 5 12 5 10 9 10 7 8 12 10 6 9 8 10 4 6 13 8 7 9 4 7 9 6 9 7 5 7 4 6 6 5 9 4 6

0 6 6 8 7 8 6 10 8 12 6 10 13 10 11 14 14 13 12 16

61-15 65-29 54-26 43-34 28-24 40-32 35-32 34-38 36-29 30-39 32-34 24-36 32-48 23-32 31-38 26-40 32-47 30-43 24-40 24-48

76 51 50 41 39 37 36 36 35 34 31 31 31 30 27 26 25 24 24 18

5 LAGA TERAKHIR

CHELSEA LIGA PRIMER Leicester City 2-2 Chelsea Leice Chelsea 2-2 Arsenal Newc Newcastle Utd 1-0 Chelsea Chelsea 3-0 Burnley PIALA FA Hull City 1-2 Chelsea

N’GOLO KANTE | CHELSEA

5 LAGA TERAKHIR

“Dia adalah pesepak bola yang sangat bagus. Dia memiliki banyak kemampuan yang akan kami manfaatkan. Umpan-umpan yang dia berikan, pengiriman bola, dan pergerakannya sangat bagus,” kata Solskjaer memuji mantan pemain Sporting CP itu.

CHELSEA (4-2-3-1)

MAN UNITED (3-4-1-2)

Sementara di lini belakang, duo bek tengah Harry Maguire dan Victor Lindelof semakin kompak. “Sangat brilian bermain dengan Victor. Kami memiliki kerja sama yang baik meskipun butuh waktu sampai sekarang,” ujar Maguire. z HERMAN SINA

MAN UNITED LIGA PRIMER Man United 0-0 Wolverhampton Man United 0-2 Burnley Liverpool 2-0 Man United PIALA LIGA INGGRIS Manchester City 0-1 Man United PIALA FA Tranmere Rovers 0-6 Man United

De Gea; Lindelof, Maguire, Shaw; Wan-Bissaka, Fred, Matic, Williams; Fernandes; Martial, James | Manajer: Ole Gunnar Solksjaer

V E N U E : S TA M F O R D B R I D G E , L O N D O N | WA K T U : S E L A S A ( 1 8 / 2 ) , P U K U L 0 3 . 0 0 W I B


Sports

SENIN, 17 FEBRUARI 2020 | Nomor 1965 Tahun VII

Kilas

Prahara “The Citizens”

Shevchenko Berpeluang Besut AC Milan

Real Madrid Siap Datangkan Camavinga REAL Madrid dikabarkan siap mengajukan tawaran dengan dana besar untuk mendatangkan gelandang Rennes Eduardo Camavinga pada transfer musim panas ini. Los Blancos terus dikait-kaitkan dengan sejumlah pemain, Camavinga salah satunya. Gelandang 17 tahun itu sudah diincar El Real sejak lama setelah berkembang sebagai pemain kunci di dalam skuad Rennes. Ia diproyeksikan sebagai calon pengganti jangka panjang untuk Casemiro. Kontrak Casemiro di Santiago Bernabeu masih berlaku hingga 2023. Pekan depan, pemain Brasil itu akan genap berusia 28 tahun. Dilansir Marca, Minggu (16/2), Real siap mengajukan tawaran antara 50 juta euro (Rp 741 miliar) dan 60 juta euro (Rp 889 miliar) demi mendapatkan pemain Prancis itu. O HERMAN SINA

memento

17 Februari Pada 1894, Rangers memenangkan Piala Skotlandia pertama mereka setelah mengalahkan rival abadinya Celtic dengan skor 3-1. Mereka sekarang mengumpulkan 33 gelar, sementara Celtic 36.

B

adai menghantam Manchester City di sisa paruh musim ini. Juara bertahan Liga Primer itu mendapat skorsing dua tahun tampil di Liga Champions plus denda 24,9 juta pounds (Rp 444 miliar) dari Federasi Sepak Bola Eropa (UEFA) karena melanggar aturan keadilan finansial (Financial Fair Play/ FFP). Sanksi tersebut membuat masa depan The Citizens di kompetisi Eropa menjadi suram. Dalam keterangan resminya, UEFA menyebut City tak mampu menutupi kerugian dan melebihlebihkan angka pendapatan sponsor pada periode 2012-2016. Keputusan ini menandai akhir penyelidikan panjang terhadap keuangan City. Kasus bergulir sejak 2014, ketika City didenda sebesar 60 juta pounds (Rp 1,07 tiliun) akibat cacat dalam laporan keuangannya. Pengadilan masuk ke babak baru setelah munculnya dokumen Football Leaks yang dimuat di surat kabar Jerman Der Spiegel pada November 2018 lalu. City tak tinggal diam. Klub yang dikuasai oleh City Football Group, perusahaan induk dari Abu Dhabi United Group, milik Sheikh Mansour bin Zayed Al Nahyan ini mempertanyakan proses investigasi tersebut. The Citizens telah mengumumkan untuk melakukan banding ke Pengadilan Arbitrase Olahraga (CAS) secepat mungkin. Jika City gagal banding atas kasus itu, buntutnya bisa panjang dengan kehilangan sejumlah pemain kunci. Kevin De Bruyne kabarnya akan mempertimbangkan masa depannya di klub. Gelandang internasional Belgia itu merupakan pemain andalan Pep Guardiola dan kembali bersinar musim 2019/20 ini, mencetak tujuh gol dan delapan assist dari 31 penampilan di semua kompetisi. Pemain 28 ini masih terikat kontrak bersama City hingga musim 2022/23. Sergio Aguero juga sama. Penyerang berpaspor Argentina ini sebelumnya mengungkapkan keinginannya untuk kembali ke mantan klubnya, Independdiente. Namun, Real Madrid berencana mendatangkan pemain 31 tahun itu jelang kompetisi musim 2020/21. Begitu pula Raheem Sterling, juga disebut-sebut dilirik Los Blancos untuk didatangkan pada musim panas ini. Bahkan, demi mendaratkan pemain internasional Inggris ini, kub asuhan Zinedine Zidane sudah menyiapkan dana sebesar 180 juta pounds (Rp 3,2 triliun). Nama lain yang juga berpotensi meninggalkan Etihad ialah gendalang senior

AFP | ANTHONY DEVLIN

O HERMAN SINA

Sejumlah pemain kunci berpeluang meninggalkan Etihad. Pun manajer Guardiola.

Duo gelandang Manchester City David Silva (kiri) Bernardo Silva (kanan) tampak kecewa setelah menyia-nyiakan kesempatan dalam pertandingan penyisihan Grup C Liga Champions antara Manchester City vs Dinamo Zagreb Di Etihad Stadium, Manchester, 1 Okteber 2019 lalu.

David Silva, karena kontraknya berakhir. Terakhir, manajer Pep Guardiola juga berpotensi meninggalkan City. Namanya kuat diisukan dengan Juventus, sementara kursi manajer yang ia tinggalkan berpeluang digantikan oleh Mauricio Pochettino.

nar kepada Liga Primer dan harus sama dengan yang diberikan setiap tim kepada UEFA. Namun, laporan City kepada UEFA nyatanya dimanipulasi. Hal itu membuat mereka secara tidak langsung melanggar peraturan persyaratan lisensi Liga Primer. O HERMAN SINA

City juga terancam mendapat hukuman dari Liga Primer berupa pengurangan poin terkait persyaratan untuk mendapatkan lisensi bermain di Liga Inggris. Independent, Minggu (16/2) melaporkan, klub diwajibkan memberikan laporan keuangan yang be-

Rui Pinto, Pelapor Pelanggaran City LARANGAN dua tahun bagi Manchester City untuk tampil di Liga Champions karena melanggar aturan Financial Fair Play (FFP) terungkap lewat seorang peretas bernama Rui Pinto. Lelaki Portugal ini bekerja di luar rumahnya yang sederhana dengan nama samaran. Pengungkapannya mengejutkan ke seluruh dunia, setelah berhasil masuk ke email klub dan membocorkannya ke media. Selama tiga tahun, Pinto mengirimkan informasi rahasia itu dalam bentuk 70 juta dokumen dari pejabat tinggi klub ke majalah Jerman Der Spiegel. Kala itu dia tinggal di Hungaria, tetapi berhasil di lacak keberadaannya. Skandal Football Leaks itu membuat Pinto mendekam di penjara, di mana hingga hari ini dia masih menunggu putusan pengadilan untuk kejahatannya. Pada Kamis (13/2), bandingnya ditolak dan akan menghadapi persidangan untuk 90 tuntutan berbeda setelah mengekspos klub-klub papan atas dan pemain dari seluruh Eropa. Pinto yang dituduh melakukan peretasan dan penipuan, dipenjara sejak Maret lalu. Ia masih menunggu vonis Pengadilan Tinggi

AFP | FERENC ISZA

PELATIH Timnas Ukraina Andriy Shevchenko terus dikaitkan dengan potensi kembali ke AC Milan, klub yang pernah membesarkan namanya. Pandit lokal Igor Tsigani menyatakan, koneksi bagus dengan Milan menguatkan prospek sang mantan striker untuk kembali ke San Siro sebagai pelatih kepala. “Kami tahu, hubungan dekat Sheva dengan (Direkur Milan) Paolo Maldini,” katanya kepada wartawan dinukil Goal, Minggu (16/2). “Akan tetapi, sekarang ia fokus mempersiapkan Timnas Ukraina untuk kejuaraan Eropa. “Mantan bintang Ukraina Yevhen Levchenko juga melihat besarnya peluang Sheva menukangi Rossoneri, yang saat ini ditangani pelatih Stefano Pioli.

B18

RUI PINTO

Lisbon. Namun, ketika sanksi UEFA terhadap City mengejutkan dunia sepak bola, kini muncul tagar #freepinto yang mulai ramai di Twitter. Fans menunjukkan solidaritas mereka, ketika dia mendekam di sel kecilnya di Lisbon. Itu hampir setahun setelah ia diekstradisi dari Hungaria ke Portugal. Kasus Football Leaks ini dinilai membantu memberikan informasi positif ketimbang merugikan, mulai dari pengungkapan penipuan pajak hingga pelanggaran aturan FFP. Pinto bekerja dengan nama John. Ia diklaim memiliki lebih

dari 70 juta dokumen dan 3,4 terabytes informasi, termasuk email pribadi. “Saya sadar bahwa apa pun bisa terjadi. Saya sadar bahwa pemerintah Portugal menuntut pada pelapor, jadi saya harus siap untuk itu. Pihak otoritas Portugal takut tentang apa yang diketahui dan itulah mengapa penting agar saya tidak kehilangan akal,” katanya dalam wawancara dengan Der Spiegel pada Desember lalu sebagaimana dinukil The Sun, Minggu (16/2). Pinto menegaskan, tujuannya ialah untuk membersihkan kejahatan dalam sepak bola. Kebocoran pertamanya menyebabkan klub Belanda FC Twente mendapat larangan tiga tahun dari Federasi Sepak Bola Belanda. Football Leaks juga mengungkap tentang transfer yang melibatkan Radamel Falco, Gareth Bale, dan James Rodriguez. “Saya tidak menganggap diri saya sebagai peretas, tetapi warga negara yang berjuang untuk kepentingan umum. Satu-satunya niat saya ialah mengungkap praktik terlarang yang memengaruhi dunia sepak bola.” Pinto masih menunggu tanggal persidangannya. O HERMAN SINA


B19

Sports

SENIN, 17 FEBRUARI 2020 | Nomor 1965 Tahun VII

Liverpool Bisa Cegah Salah ke Olimpiade Pelatih Timnas U-23 Mesir Shawky Gharib berharap Salah terlibat dalam turnamen di Jepang.

F

ARTII PEN NTIING G SALA AH BAGII LIVE ERPO O OL

AFP | PAUL ELLIS

ederasi Sepak Bola Internasional (FIFA) telah mengeluarkan pernyataan bahwa Liverpool bisa melarang Mohamed Salah untuk ambil bagian dalam Olimpiade 2020 di Tokyo bersama Tim Nasional Mesir. Pelatih Timnas U-23 Mesir Shawky Gharib sebelumnya mengutarakan rencananya untuk menyertakan Salah sebagai salah satu dari tiga pemain senior untuk turnamen tersebut yang akan berlangsung pada akhir Juli hingga minggu kedua Agustus. Namun, manajer Liverpool Juergen Klopp telah diberi tahu oleh FIFA bahwa ia diizinkan untuk mencegah pemain 27 tahun itu ikut ke Jepang. Di luar itu, Liverpool juga harus siap kehilangan Salah, Sadio Mane, dan Naby Keita untuk bermain di Piala Afrika Januari mendatang jika mereka terpilih. Itu berarti, Klopp akan kehilangan ketiga bintangnya hingga enam pekan. “Turnamen Sepak Bola Olimpiade putra, serta semua kompetisi FIFA dengan batasan usia, tidak termasuk dalam kalender pertandingan internasional putra 2018-2024, dan dengan demikian klub tidak berkewajiban melepas pemain untuk kompetisi,” kata se-

Selebrasi gelandang Mohamed Salah usai mencetak gol dalam pertadingan Liga Primer antara Liverpool ve Southampton di Anfield, Liverpool, 1 Februari 2020.

Apakah saya ingin kehilangan pemain di pramusim? Tentu saja tidak. Itu jelas. JUERGEN KLOPP MANAJER LIVERPOOL

orang Juru Bicara FIFA dilansir The Sun, Minggu (16/2). Gharib memasukkan Salah dalam daftar sementara 50 pemain sebelum diseleksi. Namun, ia bersikeras agar mantan pemain AS Roma itu terlibat karena sebagai salah satu pemain terbaik di dunia. Salah idola nasional untuk Mesir. Ia bakal berada di bahwa tekanan saat bertanding untuk negaranya di panggung Olimpiade. Namun, Gharib mengatakan dia

perlu melakukan pembicaraan dengan Liverpool dan pemain bintangnya itu. Manajer Liverpool Juergen Klopp mengatakan, ia membutuhkan lebih banyak informasi dari Salah dan Mesir. Namun, ia menegaskan tidak rela membiarkan pemain kuncinya kehilangan kesempatan untuk pramusim. “Apakah saya ingin kehilangan pemain di pramusim? Tentu saja tidak. Itu jelas,” kata Klopp. “Tetapi kita harus mempertimbangkan

L I G A P R I M E R 20 19 / 20 Tampil: Gol: Gol per pertandingan: Gol dengan kepala: Kaki kanan: Kaki kiri: Penalti: Assist: Umpan: Umpan per pertandingan: Peluang besar tercipta: Umpan silang: Tendangan bebas: Tendangan: Tendanagn mengenai sasaran: Akurasi tenbakan: Mengenai mistar:

23 14 0,61 1 2 11 3 6 627 27,26 11 36 0 89 38 43% 3

hal-hal lainnya. Saya akan berbicara dengan Mo dan seluruh staf.” Salah merupakan figur penting dalam suksesi Liverpool musim ini. Perannya bersama Sadio Mane dan Roberto Firmino di lini depan membawa The Reds tak terkalahkan hingga pekan ke-25 Liga Primer bergulir. Mereka kokoh di puncak klasemen dengan poin 76, unggul 25 poin dari rival terdekat Manchester City. Peluang juara semakin dekat, gelar yang dinantikan selama 30 tahun. O HERMAN SINA

Mulai 19 Februari 2020

TERBANG LANGSUNG SETIAP HARI:

JAKARTA-BANYUWANGI JAM 8.45 - 10.35 (ID 6590)

BANYUWANGI - JAKARTA FOTO: DODY WIRASETO | LIONMAG

JAM 11.15 - 12.55 (ID 6591)

CALL CENTER (+6280) 4177 8899 - (+6221) 6379 8000 KAWAH IJEN BANYUWANGI


Sports

SENIN, 17 FEBRUARI 2020 | Nomor 1965 Tahun VII

JURANG BUATAN “THE REDS”

0

LIVERPOOL VS

PELAJARAN “LES PARISIENS”

1 Mane 78

Hanley

Keita, Mane

REKOR

KEMENANGAN TERPANJANG

LIGA PRIMER

49

LIVERPOOLFC.COM

NORWICH (HN) – Liverpool terus melebarkan jurang perbedaan poin perebutan trofi Liga Primer musim ini. Mereka unggul 25 angka dari para pesaing setelah menang 1-0 atas Norwich City di Carrow Road, Minggu (16/2) dini hari WIB. Kemenangan itu membuat Liverpool duduk nyaman di puncak klasemen sementara dengan nilai 76. Juara bertahan Manchester City menempati peringkat kedua mengoleksi 51 poin, unggul satu angka dari Leicester City menghuni posisi ketiga. Urutan keempat ditempati Chelsea mengumpulkan 41 poin. Liverpool total tak terkalahkan dalam 43 laga turnamen kasta tertinggi di Inggris. Mereka hanya terpaut enam pertandingan dari rekor Arsenal pada 2003/2004. Manajer Liverpool Juergen Klopp tidak menyangka dengan capaian timnya. Kini, The Reds di jalur tepat merengkuh trofi pertama sejak Liga Primer bergulir, 30 tahun silam. Menurut perhitungan yang dilakukan ESPN, mereka sekadar butuh tambahan 15 poin atau lima kemenangan untuk menjadi kampiun. “Kesenjangannya sangat gila, saya tidak memahaminya. Saya tidak cukup pintar. Saya be-

NORWICH CITY

kemenangan

43

Aksi striker Liverpool Sadio Mane menjebol gawang Norwich City pada lanjutan Liga Primer di Carrow Road, Minggu (17/2) dini hari WIB.

lum pernah melakukannya,” ujar Klopp kepada Sky Sports seperti dikutip AFP, Minggu (16/2). “Ini luar biasa, sangat sulit. Saya kembali ke ruang ganti dan kami membicarakan hal-hal itu.” Klopp memuji penampilan timnya. Jordan Henderson cs membuktikan kekuatan mental sebagai tim juara. Liverpool menguasai jalannya permainan. Lini belakang mereka juga tampil tenang mengatasi serangan-serangan Norwich. “Dari raut wajah, semua pemain tampak tidak gugup. Mereka menikmati permainan. Jika satu tim mencetak gol (pada laga

kemenangan

lawan Norwich), itu adalah kami,” kata Klopp. “Kami bertahan baik, mampu mengantisipasi serangan balik. Itu menunjukkan permainan sepak bola luar biasa.” Gol semata wayang Liverpool dicetak Sadio Mane. Penyerang berpaspor Senegal ini menjebol gawang Norwich pada menit ke-78, sekadar 18 menit setelah masuk ke lapangan menggantikan Alexander Oxlade-Chamberlain. Kini, Mane mengoleksi 100 gol dalam semua kompetisi di Inggris. Ia memulai kariernya bersama Southampton, enam tahun lalu. Kinerja apiknya membuat

30

kemenangan

40

kemenangan

30

kemenangan

The Reds memboyongnya dengan banderol 34 juta pound (Rp 607 miliar) pada musim 2016/2017. Mane menjadi salah satu pemain kunci Liverpool. Ia sudah mengoleksi 75 gol dari 155 penampilan. “Dia adalah pemain bagus. Dia adalah contoh dari siapa itu Liverpool. Tidak ada keegoisan. Dalam 20 hingga 30 menit terakhir ketika dia bermain, mereka terlihat lebih baik,” kata pandit Sky Sports Jamie Redknapp. z ALVIN TAMBA

Sepak Bola Nigeria “Dibunuh” Korupsi

AFP | PIUS UTOMI EKPEI

R

ambut kepang berwarna cerah menjadi ciri khas Taribo West ketika masih berkarier sebagai pemain. Kini, ia menjadi salah satu dari segelintir orang yang berupaya memberantas korupsi dalam sepak bola Nigeria. Sepak bola Nigeria, yang merupakan negara terpadat di Afrika, telah lama dirusak korupsi. Para pejabat federasi membuat pemain tidak dibayar dan tak menggunakan uang untuk pengembangan permainan. Kepemimpinan Amaju Pinnick di Federasi Sepak Bola Nigeria (NFF) menuai kontroversi. Mereka menghadapi sejumlah kasus korupsi, termasuk tuduhan pengalihan jutaan dolar yang diberikan FIFA untuk meningkatkan sepak bola. Praktik korupsi itu membuat Nigeria menempati peringkat 146 dari 180 negara dalam Indeks Persepsi Korupsi 2019. Situasi semakin pelik, karena penyelesaian hukum seakan memihak pelaku. Pada November, pengadilan telah menjatuhkan sejumlah tuduhan kepada Pinnick dan para deputinya, tapi masalah cepat berlalu.

Mantan bek Timnas Nigeria dan Pastor Taribo West menggenggam bendera bersama para jemaah berdoa untuk negaranya di sebuah gereja di Lagos, 12 Januari. West menjadi salah satu orang menyuarakan pemberantasan korupsi dalam sepak bola Nigeria.

“Hampir tidak ada tempat ketika Anda berbicara melawan mereka yang mengelola sepak bola. Mereka telah membayar semua orang,” kata West seperti dikutip AFP, Minggu (16/2). West mengampanyekan antikorupsi dengan cara berbeda. Sejak gantung sepatu pada pertengahan 2000, ia telah memangkas kepangnya. Lelaki berusia 45 tahun ini juga menukar jersey dengan pakaian gereja untuk menjadi pengkhotbah Kristen di Lagos. West dikenal sebagai pribadi blak-blakan ketika masih menjadi pemain. Ia pun

menggunakan profilnya untuk menyuarakan harapan tentang memberantas korupsi. “Sepak bola Nigeria tenggelam dan hampir mati. Korupsi hanya membunuhnya,” ujar West. West bukan satusatunya mantan pemain yang menyuarakan kekecewaan. Emeka Ezeugo dan Emmanuel Babayaro juga melakukannya. Ezeugo menyayangkan deklarasi nol korupsi di bawah otoritas Presiden Muhammadu Buhari tidak menyasar NFF. “Saya kecewa karena pemerintah negara menerima semua yang terjadi di sepak bola meskipun

B21

SENIN, 17 FEBRUARI 2020 | Nomor 1965 Tahun VII

mereka menentang korupsi,” tuturnya. Terpisah, Babayaro geram korupsi membuat anak muda Nigeria tidak bisa berprestasi di sepak bola. The Eagles memiliki sederet sejarah bagus, termasuk memenangkan emas Olimpiade 1996 di Atlanta. “Sepak bola seharusnya menjadi perusahaan besar dan bisnis besar untuk tenaga kerja. Korupsi membuat banyak pesepak bola yang memiliki citacita besar menjadi frustrasi,” kata Babayaro. Dukungan tidak hanya datang dari mantan pemain. Beberapa mantan dan pejabat NFF tampil sebagai pelapor. Keluhan mereka pun menjadi dasar banyak kasus hukum. “Para pemain telah melihat kebenaran. Mereka juga menjadi sedih karena sepak bola, yang telah memberikan mereka segalanya, sedang sekarat,” kata Tunde Aderibigbe, salah satu Direktur NFF. “Liga lokal, yang menghasilkan banyak pemain lokal, menjadi lelucon besar karena tanpa sponsor. Tim yang mewakili Nigeria tahun ini juga gagal di pentas internasional.” z ALVIN TAMBA

AMIENS (HN) – Paris SaintGermain (PSG) mendapat pelajaran berharga jelang laga lawan Borussia Dortmund pada babak 16 besar Liga Champions. Mereka dipaksa bermain imbang 4-4 melawan Amiens SC dalam lanjutan Ligue 1 di Licorne Stadium, Sabtu (15/2) malam WIB. Lemahnya barisan pertahanan PSG berhasil dimanfaatkan Amiens. Tim yang berada di jurang degradasi ini bahkan unggul tiga gol sebelum turun minum. Sebaliknya, Les Parisiens tampak semakin bergantung Kylian Mbappe dan Neymar dalam membangun serangan. Neymar menepi karena cedera tulang rusuk sejak 1 Februari. Sementara pelatih Thomas Tuchel mengistirahatkan Mbappe jelang bentrokan dengan Dortmund. Ia pun ragu kondisi Neymar bisa fit menghadapi raksasa Jerman tersebut. “Saya tidak tahu untuk Selasa. Saya harus menunggu hingga sesi latihan besok (hari ini),” kata Tuchel seperti dikutip AFP, Minggu (16/2). “Semua orang telah membicarakan pertandingan (lawan Dortmund). Itu membuat kami dapat merasakannya di kepala, sehingga kami sedikit terganggu. Namun, kami menunjukkan reaksi tepat, membuktikan kualitas dan mentalitas. Kami pantas menang.” Tuchel percaya timnya dapat tampil lebih baik menghadapi Dortmund. PSG meraih hasil mengesankan di penyisihan grup, meraih lima kemenangan dari enam pertandingan. “Mengapa kami harus panik? Apakah Anda berpikir

AMIENS SC

PARIS ST GERMAIN

4 4 VS

Guirassy 5, 91 Kakuta 29 Diabate 40

Herrera 45 Kouassi 60, 65 Icardi 74

Kakuta, Blin, Guirassy

Bakker, Verratti

kami akan kembali bermain seperti ini lawan Dortmund?” kata Tuchel. “Saya tidak panik. Saya mempercayai pemain. Saya tahu kami mampu melaluinya. Itu normal (tertinggal lebih dulu), kami telah melewati pertandingan sulit, tapi saya percaya pemain dapat mengatasinya.” Hasil imbang tidak terlalu memengaruhi posisi PSG. Pasukan Tuchel tetap bertengger di puncak klasemen mengoleksi 62 poin. Mereka unggul 13 angka dari Olympique Marseille menempati peringkat kedua. Tempat ketiga dihuni Stade Rennais mengoleksi 41 poin. Pada pertandingan lainnya, AS Monaco menang tipis 1-0 ketika menjamu Montpellier. Gol semata wayang tim tuan rumah dicetak Islam Slimani. Tambahan tiga poin menjaga asa Monaco meraih tiket Liga Champions musim depan. Pasukan Robert Moreno menempati peringkat lima mengoleksi 38 poin. “Tujuan kami adalah meraih tiket kualifikasi Liga Champions. Kami tidak akan menutupinya. Musim masih panjang, dengan 13 laga tersisa, peluang kami mencapai tujuan terbuka,” kata gelandang Monaco Tiemoue Bakayoko. z ALVIN TAMBA

Aksi striker Barcelona Lionel Messi (kanan) menembak bola melawan Getafe pada laga lanjutan La Liga di Camp Nou, Sabtu (15/2) malam WIB. Messi gagal mencetak gol dalam empat laga La Liga berturut-turut. AFP | LLUIS GENE

PACEKLIK MESSI Barca merasa perlu menambah amunisi di lini depan. BARCELONA (HN) Lionel Messi

AFP | FRANCOIS LO PRESTI

B20

Kiper Amiens Regis Gurtner (kiri) beraksi mengantisipasi tendangan striker Paris Saint-Germain Edinson Cavani dalam laga lanjutan Ligue 1 di Licorne Stadium, Sabtu (15/2) malam WIB.

mengalami periode terburuk dalam mencetak gol di pentas La Liga. Megabintang Argentina ini gagal menjebol gawang lawan dalam empat laga berturut-turut. Messi kembali tidak menunjukkan taringnya ketika Barcelona menang 2-1 atas Getafe dalam lanjutan La Liga di Camp Nou, Sabtu (15/2) malam WIB. Sebelumnya, ia juga gagal menjebol gawang Valencia, Levante, dan Real Betis. Masa kekeringan terpanjang Messi pada 2007/2008. Ia gagal mencetak gol dalam delapan laga beruntun meski melakukan 39 tembakan. Terakhir kali Messi mengalami paceklik gol panjang pada Januari 2014. Ia gagal mencetak gol dalam delapan pertandingan. Kemampuan Messi menjebol gawang lawan tidak diragukan. Ia sudah menorehkan 14 gol dalam 24 penampilan La Liga, ter masuk mencetak hattrick lawan Mallorca dan Celta Vigo. Catatan tersebut terendah sejak musim 2013/2014.

Musim dingin Messi mungkin berlangsung mengecewakan. Namun, ia tetap berkontribusi positif menghadapi Getafe. Striker berusia 32 tahun ini memberi assist kepada Antoine Griezmann. Alhasil, ia sudah terlibat dalam enam dari tujuh gol Blaugrana pada tiga laga terakhir. “Kami memiliki pemain berkualitas yang mampu mengubah situasi pada laga sulit seperti ini,” kata Pelatih Barcelona Quique Setien seperti dikutip Marca, Minggu (16/2). “Itu yang kami inginkan: mereka (Messi dan Griezmann) mengubah situasi dan melakukan perbedaan.” Setien memiliki pilihan terbatas di lini depan. Messi dan Griezmann menjadi tumpuan, setelah Luis Suarez dan Ousmane Dembele mengalami cedera panjang. Situasi itu membuat Blaugrana berencana merekrut striker baru. Mereka bahkan dilaporkan siap menebus klausul penjualan Lautaro Martinez dari Inter Milan seharga 92 juta pound (Rp 1,6 triliun) pada musim panas. Terpisah, Griezmann puas dengan penampilan Getafe. Striker internasional Prancis ini semakin padu dengan gaya main Messi. “Saya sudah tujuh bulan di

sini, mulai menyesuaikan diri, dan membangun kesepahaman (dengan Messi),” kata Griezmann. “Kami mulai terbiasa satu sama lain, itu akan terus membaik seiring waktu.” Barcelona bersanding dengan Real Madrid di posisi dua teratas mengoleksi 52 poin. Namun, Los Blancos baru menghadapi Celta Vigo, Senin (17/2) dini hari WIB. Getafe tetap menempati peringkat ketiga dengan nilai 42. Mereka unggul dua angka dari Atletico Madrid di urutan keempat. Alba Cedera Paha Barcelona harus membayar mahal kemenangan kontra Getafe. Bek kiri Jordi Alba tertatih-tatih meninggalkan lapangan pada menit ke-22, digantikan Junior Firpo. Ia mengalami cedera paha kanan. Alba telah cedera tiga kali musim ini. Sebelumnya, bek berpaspor Spanyol ini absen 10 laga juga karena masalah paha. Ia akan menjalani pemeriksaan lebih lanjut. Pelatih Barca Quique Setien tentu berharap sang pemain tidak mengalami cedera serius. Sebab, Barcelona dijadwalkan menghadapi Eibar, Napoli, dan Real Madrid. z ALVIN TAMBA

BARCELONA

2

GETAFE VS

Griezmann 33 Roberto 39 Umtiti, Fati, Firpi

1 Angel 66 Mata, Kenedy

MESSI DALAM ANGKA LAWAN GETAFE Tembakan: 6 | Tembakan Tepat Sasaran: 3 | Merebut Bola: 5 | Dilanggar: 5 | Membuat Peluang: 3

RAPOR GOL MESSI DI LA LIGA 2019/2020

2018/2019

19 CAPS – 14 GOL

34 CAPS – 36 GOL

2017/2018

2016/2017

36 CAPS – 34 GOL

34 CAPS – 37 GOL

2015/2016

2014/2015

33 CAPS – 26 GOL 38 CAPS – 43 GOL 2013/2014

2012/2013

31 CAPS – 28 GOL

32 CAPS – 46 GOL

2011/2012

2010/2011

37 CAPS – 50 GOL

33 CAPS – 31 GOL

2009/2010

2008/2009

35 CAPS – 34 GOL

31 CAPS – 23 GOL

2007/2008

2006/2007

28 CAPS – 10 GOL

26 CAPS – 14 GOL

2005/2006

2004/2005

17 CAPS – 6 GOL

7 CAPS – 1 GOL


Sports RYAN GARCIA menjadi bintang baru tinju California. Bagaimana tidak, ia sukses merobohkan petinju Nikaragua Francisco Fonseca dengan kemenangan KO dalam duel perebutan gelar juara kelas ringan WBC di Anaheim California, Jumat (14/2) waktu AS atau Sabtu (15/2) WIB. Paling memukau, ia hanya butuh 80 detik untuk merobohkan lawannya di ronde pertama. Dengan kemenangan tersebut, Garcia menantang Jorge Linares, Luke Campbell, Gervonta Davis dan Devin Haney. “Saya punya rencana 2020 yang akan mengejutkan dunia. Saya akan mengejutkan dunia,” kata Garcia kepada DAZN sebagaimana dinukil BBC, kemarin. O BBC | RIDSHA VIMANDA NASUTION

Penghargaan untuk Kobe Bryant KOMISIONER NBA Adam Silver mengumumkan trofi pemain terbaik All-Star Game yang berlangsung hari ini akan dinamai Kobe Bryant Award, sebagaimana para pemain juga akan melakukan penghormatan kepada ikon bola basket Negeri Paman Sam ini. Bryant dan putrinya Gianna meninggal dunia dua pekan lalu, setelah mengalami kecelakaan helikopter. “Kobe Bryant identik dengan NBA All-Star dan mewujudkan semangat perayaan global permainan kami ini,” kata Silver, Minggu (16/2). “Dia selalu menikmati kesempatan untuk bersaing dengan pemain terbaik dari yang terbaik dan tampil di level tertinggi untuk jutaan penggemar di seluruh dunia.” O AFP | BRIGITHA SESILYA

Coleman Christian Raih Emas 60 Meter BINTANG sprint AS Christian Coleman merengkuh medali emas di nomor 60 meter Kejuaraan Indoor AS usai tampil tercepat dengan catatan waktu 6,37 detik di Albuquerque, New Mexico, Sabtu (15/2) waktu setempat atau (16/2). Kendati demikian, torehan tersebut masih belum dapat mempertajam rekor dunia atas namanya sendiri yakni 6,34 detik yang dibuat dua tahun lalu di lintasan yang sama. “Rasanya sangat menyenangkan,” kata Coleman, kemarin. O AFP | BRIGITHA SESILYA

B22

Bukti Regenerasi Lifter Indonesia telah mengumpulkan 16 emas, 6 perak dan 1 perunggu di Kejuaraan Asia Angkat Besi Junior. JAKARTA (HN) K e s e r i u s a n cabang olahraga angkat besi membina para lifternya terbukti. Hal ini ditunjukkan dari raihan Merah Putih di Kejuaraan Asia Angkat Besi Junior 2020 Taskhkent, Uzbekistan. Hingga hari keempat, Indonesia telah mengoleksi 16 medali emas, 6 perak, dan 1 perunggu. Terbaru adalah sumbangan tujuh medali emas yang diberikan lifter putra Mohammad Yasin di kelas 61 kg junior dan Rahmat Erwin Abdullah (73 kg junior) serta Rizky Juniansyah (kelas 73 kg remaja). Hasil ini tentu menunjukkan bahwa PB PABBSI berhasil membuktikan buah manis regenerasi. Apalagi Erwin dan Rizky mampu menyapu bersih medali emas di semua angkatan, baik total angkatan, snatch dan clean & jerk. Erwin terbaik usai membukukan angkatan total 329 kg (snatch 144 kg dan clean & jerk 185 kg). Capaian ini sekaligus memecahkan dua rekor Asia junior, yaitu clean & jerk dari 179 kg menjadi 185 kg dan total angkatan 326 kg menjadi 329 kg. Sementara Rizky yang turun di kelas 73 kg remaja juga menyapu bersih tiga medali emas dengan

Kualifikasi Diundur, Latihan Timnas Jalan Terus JAKARTA (HN) - Penundaan Window I Kualifikasi FIBA Asia 2021 tak memengaruhi agenda pemusatan latihan (TC) Timnas Basket Indonesia. Pasukan Merah Putih yang dipimpin pelatih Serbia Rajko Toroman tetap berlangsung seperti biasa, yakni memanaskan diri hingga seri reguler Indonesian Basketball League (IBL) 2020. Ketua Pengurus Pusat Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia (PP Perbasi) Danny Kosasih menjelaskan timnas tetap berlatih hingga IBL berakhir atau April 2020. Sebagai informasi, Window I Kualifikasi FIBA Asia 2021

total angkatan 307 kg (snatch 139 kg dan clean & jerk 168 kg). Rizky juga memecahkan dua rekor dunia remaja, yaitu snatch 138 kg menjadi 139 kg dan total angkatan 306 kg menjadi 307 kg. “Prestasi yang mereka capai tidak instan. Mereka dibina dalam pelatnas bersama-sama lifter senior Eko Yuli Irawan dkk,” ujar Pelatih Kepala Angkat Besi Indonesia Dirdja Wihardja dalam rilis yang diterima HARIAN NASIONAL, Minggu (16/2). Yasin pun turut mengukir capaian gemilang. Ia resmi merengkuh medali emas di angkatan snatch, yakni 136 kg. Ia terpaut 1 kg dari pesaingnya Hossein Chinibolagh (Iran). Sementara untuk angkatan clean & jerk dan total Angkatan, Yasin hanya mampu meraih perak dengan membukukan masing-masing 162 kg dan 298 kg. Lifter kelahiran Banten ini kalah dari Saikhan Taiyusev dari Kazakhstan yang mendapat medali emas untuk clean and jerk 169 kg dan total angkatan 299 kg. Kesuksesan ketiga lifter ini menyusul kesuksesan rekannya Windy Cantika Aisah dan M Fathir yang masing-masing meraih 3

PABBSI UNTUK HARIAN NASIONAL

Ryan Garcia Jadi Bintang Baru California

Rahmat Erwin Abdullah (lima kiri) berselebrasi dengan peraih medali lainnya di kelas 73 kg junior putra Kejuaraan Asia Angkat Besi Junior 2020 di Taskhkent, Uzbekistan, Minggu (16/2).

medali emas dan 6 medali emas. M Faathir (61 kg putra junior) terbaik di semua angkatan dengan total angkatan 273 kg (snatch 119 kg dan clean & jerk 154 kg) pada Sabtu (15/2). Selain memboyong medali emas, ia juga memecahkan dua rekor dunia di angkatan clean & jerk dari 149 kg menjadi 153 kg, serta total angkatan dari 269 kg menjadi 272 kg. Begitu juga Windy yang tampil Jumat (14/2) juga mampu merengkuh tiga medali emas. “Fathir dan Windy itu juga bergabung di pelatnas Asian Games 2018, sehingga mereka sudah merasakan atmosfer pelatnas,” tambah Dirdja. O MOH SAID MASHUR

Lifter Muda Tampil Moncer Junior 1 Rahmat Erwin Abdullah (73 kg putra) Tiga medali emas di semua angkatan dan memecahkan dua rekor Asia junior, clean & jerk (185 kg) dan total angkatan (329 kg). 2 Mohammad Yasin (67 kg putra) Satu emas untuk angkatan snatch 136 kg. 3 Windy Cantika Aisah (49 kg putri) Tiga emas untuk angkatan total 185 kg (snatch 85 kg dan clean & jerk 100 kg). Remaja 1 Rizky Juniansyah (73 kg putra) Tiga medali emas di semua angkatan dan memecahkan rekor dunia remaja, yaitu snatch (139 kg) dan total angkatan (307 kg). 2 M Faathir (61 kg) Tiga emas di nomor remaja dan tiga emas di nomor junior dengan total angkatan 273 kg (snatch 119 kg dan clean & jerk 154 kg). Ia membuat dua rekor dunia remaja, clean & jerk dan total angkatan.

ADU CEPAT Sejumlah pembalap gokart beradu cepat di lintasan basah pada kelas Formula 125 Asian putaran pertama Karting Championships 2020 di Sentul Internasional Karting Sirkuit, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Minggu (16/2). Sedikitnya 50 pembalap dari Indonesia, Singapura, Malaysia, Thailand, Filipina, Sri Lanka, China hingga Jepang akan memeriahkan balapan yang berlangsung selama lima putaran ini.

ANTARA | ARIF FIRMANSYAH

Kilas

SENIN, 17 FEBRUARI 2020 | Nomor 1965 Tahun VII

yang seharusnya berlangsung di Jakarta pada 20-23 Februari ditunda hingga batas waktu tak ditentukan menyusul surat arahan Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora). Alasannya karena wabah virus COVID-19. “Yang jelas kalau pemerintah sudah tidak mengizinkan ya tidak bisa diselenggarakan. Kalau mere-

ka tidak bisa undur, tetap saja mereka tidak boleh masuk di Indonesia,” ujar kepada HARIAN NASIONAL, Minggu (16/2). Penundaan ini tentu mengubah semua agenda kualifikasi yang sudah dijadwalkan. Meski demikian, Manajer Timnas Indonesia Fahreza Tamrella mengatakan mereka masih menunggu ke-

putusan resmi dari FIBA terkait penundaan tersebut. Setelahnya, Badan Tim Nasional (BTN) baru bakal membuat agenda baru untuk timnas. “Kami tinggal menunggu jawaban dari FIBA, kalau jadi ditunda, pelatnas akan tetap jalan sampai musim reguler IBL berakhir,” ujar Mocha, sapaan karib Fahreza. O MOH SAID MASHUR


B23

Sports

SENIN, 17 FEBRUARI 2020 | Nomor 1965 Tahun VII

Shin Genjot Fisik Timnas Senior sepak bola nasional. Saya tetap bekerja keras mengikuti TC ini sampai akhir. Kalau saya dipercaya, saya akan memberikan yang terbaik untuk timnas.” Pantauan HARIAN NASIONAL, baru terlihat 32 dari 36 pemain yang dipanggil timnas. Koko Ari Araya dan Asep Berlian sudah bergabung, tetapi M Rafli terpaksa absen karena sakit radang tenggorokan. Tiga lainnya, yaitu Yanto Basna, Firza Andika, dan Septian David Maulana dipastikan tak dapat TC dengan berbagai alasan, mulai dari tidak dapat izin klub hingga Firza yang masih cedera. Lantas bagaimana Spaso memandang TC kali ini, apalagi Shin secara terang-terangan telah menyatakan ingin melakukan regenerasi skuad timnas? Lelaki kelahiran Montenegro, 32 tahun silam ini menjelaskan tak mau ambil pusing. Ia justru menyambut positif rencana tersebut. Ia hanya ingin fokus menunjukkan kemampuan terbaik. “Saya pikir tidak ada (pemain)

Para pemain timnas senior melakukan pemanasan di Stadion Madya, Kompleks Gelora Bung Karno, Minggu (16/2).

HARIAN NASIONAL | RIDSHA VIMANDA

JAKARTA (HN) – Manajer pelatih Shin Tae-yong menggenjot fisik pemain dalam pemusatan latihan (TC) Timnas Senior Indonesia di Stadion Madya, Kompleks Gelora Bung Karno, Minggu (16/2). Hal ini penting agar stamina para pemain tetap terjaga dalam menjalani permainan 90 menit. Pemain naturalisasi Ilija Spasojevic menjelaskan, Shin tidak membedakan program latihan meski juru latih berpaspor Korea Selatan ini juga memanggil beberapa pemain U-19 dan U-23. Sebagai informasi, Shin juga akan menggunakan TC kali ini untuk menyiapkan amunisi menghadapi laga Kualifikasi Piala Dunia 2022 Qatar tersisa, yaitu kontra Thailand (26/3), Uni Emirat Arab (31/3), serta Vietnam (4/6). “Kami diminta banyak latihan fisik karena menurut beliau itu masalah sepak bola Indonesia. Dia ingin kami tidak hanya bisa bermain 60 menit, tetapi 90 menit,” kata Spaso usai TC, kemarin. “Memang lebih berat, tetapi tidak apa-apa demi perubahan

yang mendapat prioritas, tidak ada pemain muda, tua, atau naturalisasi. Saya rasa beliau tak peduli hal itu. Dia melihat kualitas dan fisik. Makanya kami kerja keras untuk mengikuti program yang diberikan,” kata Spaso yang mengaku masih beradaptasi dengan program Shin. Terpisah, Irfan Jauhari mengaku mulai terbiasa dengan program Shin. Ia menilai, materi pelatihan di TC kali ini hampir sama dengan yang diberikan saat

Timnas U-19 berlatih di Thailand, bulan lalu, yakni program fitness. Irfan menjelaskan dirinya siap bersaing dengan pemain senior untuk menarik perhatian Shin. Terlepas dipilih atau tidak, menurutnya pengalaman pada TC yang berlangsung hingga 22 Februari ini yang paling berharga. “Semua bersaing secara sehat. Saya akan ambil hal baik dari senior, dan membuat ini menjadi pengalaman pertama saya mengikuti timnas senior. Selama saya

mengikuti timnas, coach Shin disiplin dan tepat waktu dan tidak boleh mengeluh,” imbuh Irfan. Dokter Timnas Indonesia Syarif Alwi memastikan pemain yang mengikuti TC dalam kondisi bugar. Untuk Rafli, katanya, kemungkinan bisa bergabung hari ini. “Hari ini (kemarin) sudah mulai membaik, tadi sudah saya suruh gerak jalan-jalan. Semoga besok (hari ini) bisa bergabung,” tutur Syarif. O RIDSHA VIMANDA NASUTION

Menantang Tim Pendatang JAKARTA (HN) Laga

sarat gengsi bakal dihadapi Madura United pada babak empat besar Piala Gubernur Jawa Timur (Jatim). Laskar Sape Kerab ditantang meredam tim pendatang asal Ibu Kota Persija Jakarta di Stadion Kanjuruhan, Malang, Senin (17/2). Persija boleh menjadi tim pendatang di Piala Gubernur Jatim musim ini. Namun, Macan Kemayoran jelas tak bisa dianggap enteng. Mereka tampil menjanjikan karena belum pernah kalah pada tiga laga babak penyisihan hingga menyandang status juara Grup B, di mana melibas 4-1 Persela Lamongan (11/2), menyingkirkan dua gol tanpa balas tim Malaysia Sabah FA (13/2) serta menahan imbang 1-1 kontra Arema FC (15/2). Tak cuma itu, Persija merupakan tim yang paling aktif di bursa transfer, bahkan menyandang status Los Galacticos atau tim bertabur bintang seperti yang disematkan kepada Madura United, tahun lalu. “Mereka (Persija) tampil sangat bagus di tiga laga penyisihan grup. Laga besok (hari ini) tentu membantu tim kami meningkatkan kualitas di pramusim,” ucap Pelatih Madura United Rahmad Darmawan kepada HARIAN NASIONAL, Minggu (16/2). Selama pertandingan penyi-

sihan grup, striker Persija Marko Simic adalah pemain yang menyumbangkan gol terbanyak. Lelaki berpaspor Kroasia ini mencetak empat gol. Kendati demikian, keberhasilan Simic tentu tidak lepas dari kerja sama rekan setimnya yang menyuplai bola dengan baik, seperti di antaranya

PRAKIRAAN PEMAIN PERSIJA JAKARTA (4-3-3) Andritany; Marco Motta, Ryuji Utomo, Otavio Dutra, Tony Sucipto; Sandi Sute, Rohit Chand, Evan Dimas; Riko Simanjuntak, Marko Simic, Alfath Faathier Pelatih: Sergio Farias

MADURA UNITED (4-3-3) Satria Tama; Marckho Maraudje, Jaimerson Xavier, Kadek Raditya, Andik Rendika Rama; Guntur Ariyadi, Syahrian Abimanyu, Brian Ferreira; Haris Tuharea, Greg Nwokolo, Alberto Goncalves Pelatih: Mario Gomez Tempat: Stadion Kanjuruhan, Malang Waktu: Senin (17/2); PUKUL: 19:00 WIB

LAGA TERAKHIR DI PIALA GUBERNUR JATIM PERSIJA JAKARTA Persija Jakarta 4-1 Persela Lamongan Persija Jakarta 2-0 Sabah FA Persija Jakarta 1-1 Arema FC Madura United Madura United Madura United

MADURA UNITED 1-1 Bhayangkara FC 1-0 Persik Kediri 2-4 Persebaya

AGENDA SELASA (18/2) Persebaya 15:30 WIB Arema FC

Riko Simanjuntak. “Antisipasi kami kepada mereka yang berada pada barisan serang. Termasuk tentu yang selalu buat gol itu (Simic) di setiap pertandingan,” ungkap RD, sapaan karib Rahmad Darmawan. RD memang harus berhati-hati karena timnya terbilang belum panas. Madura United sebenarnya tidak diprediksikan masuk ke semifinal setelah kalah 2-4 dari Persebaya (14/2). Keberuntungan akhirnya terjadi karena Bhayangkara FC secara mengejutkan kalah tiga gol tanpa balas dari juru kunci Grup A Persik Kediri. Dengan hasil tersebut, Laskar Sape Kerab yang mendampingi Bajul Ijo ke semifinal. Madura United sejatinya memiliki pemain berkualitas, salah satunya di lini serang mereka Alberto Goncalves. Musim lalu, Beto bisa menjadi runners-up top skor Liga 1 usai membukukan 18 gol sepanjang kompetisi. Pelatih Persija Sergio Farias menyatakan, skuadnya siap menghadapi Madura United. Dia menyatakan, anak asuhnya akan bermain semaksimal untuk tampil di final. “Kami akan bermain lebih hati-hati menghadapi Madura United karena ini sudah memasuki partai semifinal. Kami tetap berjuang, tapi selalu mewaspadai segala kemungkinan di lapangan,”

ANTARA | YULIUS SATRIA WIJAYA

Laga Persebaya kontra Arema FC Diatur Ulang

SEMANGAT NAMA BARU Pemain PSM Makassar Osas Saha (kiri) dikawal ketat dua pesepak bola Persikabo 1973 dalam laga persahabatan di Stadion Mini Cibinong, Bogor, Jawa Barat, Minggu (13/2). Persikabo 1973 menjadi nama baru PS TIRAPersikabo dan mereka behasil mengalahkan PSM dengan skor 1-0.

ucap Farias dalam rilisnya. Tanpa Bonek dan Aremania Di sisi lain, laga semifinal yang mempertemukan Persebaya Surabaya kontra Arema FC terpaksa diatur ulang. Asprov Jatim memindahkan pertandingan dari Stadion Kanjuruhan ke Stadion Soeprijadi, Blitar. Waktunya pun ditunda sehari menjadi Selasa (17/2) dan tidak boleh dihadiri Bonek dan Aremania. Hal ini tertuang dalam surat Asprov PSSI Jatim bernomor 094/B/PSSI-Jatim/UU/2020 kepada semifinalis. Keputusan diambil setelah berkoordinasi dengan Polda Jatim. Pelatih Persebaya Aji Santoso mengaku tidak masalah dengan putusan tersebut. Bahkan, kata

dia, anak latihnya siap tampil habis-habisan meski tidak ditonton Bonek. “Bagi saya tidak akan memengaruhi kualitas dan performa tim. Pemain akan tetap bermain seperti biasanya dan tetap berjuang sampai akhir,” ucap Aji kepada HARIAN NASIONAL. “Kondisi pemain prima dan saya tetap memantau mereka.” Pelatih Arema FC Mario Gomez menyatakan, skuadnya siap bertanding menghadapi Persebaya. Dia menyebut, anak didiknya akan berjuang mendapat pemanasan sempurna. “Saya akan memainkan para pemain yang belum bermain di laga terakhir seperti Elias Alderete,” tutur Gomez dinukil laman resmi klub. O RIDSHA VIMANDA NASUTION


Sports

SENIN, 17 FEBRUARI 2020 | Nomor 1965 Tahun VII

B24

Modal Merengkuh Trofi Supremasi Raih hattrick Kejuaraan Asia Bulu Tangkis Beregu, tim putra menyongsong Piala Thomas. Kemenangan Indonesia ditentukan oleh ganda putra Mohammad Ahsan/Fajar Alfian. Meskipun baru dipasangkan, duet Ahsan/Fajar nyatanya dapat mengatasi perlawanan Ong Yew Sin/Teo Ee Yi. Mereka menang dengan skor 21-18 21-17. Sempat saling berkejaran angka di interval game kedua dalam kedudukan 11-11, Ahsan/Fajar akhirnya menuntaskan pertandingan dan memastikan kemenangan tim Indonesia. “Alhamdulillah bisa menjadi penentu, Tim Indonesia juara beregu Asia lagi untuk ketiga kali berturut-turut,” kata Ahsan dalam rilis PP PBSI. Jalan kemenangan tim putra dibuka oleh tunggal putra pertama Anthony Sinisuka Ginting yang berhasil memetik kemenangan atas Lee Zii Jia. Anthony menang straight game 22-20 21-16 dan menyumbangkan satu poin pertama untuk Indonesia. Tongkat estafet tersebut mampu dilanjutkan Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon yang tampil sebagai gan-

» Pemain dan pelatih Tim Putra Indonesia memamerkan trofi dan medali usai menahbiskan diri sebagai juara Kejuaraan Asia Bulu Tangkis Beregu 2020 Filipina di Rizal Memorial Stadium, Manila, Filipina, Minggu (16/2).

PP PBSI UNTUK HARIAN NASIONAL

JAKARTA (HN) Tim putra Indonesia menahbiskan diri sebagai kampiun Kejuaraan Asia Bulu Tangkis Beregu 2020 Filipina usai menyingkirkan Malaysia dengan agregat 3-1 (lihat data) di Rizal Memorial Stadium, Manila, Filipina, Minggu (16/2). Hattrick tersebut sekaligus menjadi pijakan positif merengkuh trofi supremasi beregu putra di Piala Thomas dan Uber 2020 Denmark, 16-24 Mei. Chef de Mission (CdM) Indonesia Achmad Budhiarto mengapresiasi penampilan Anthony Sinisuka Ginting dkk. Ia percaya, trofi tersebut bisa menjadi pelecut semangat Merah Putih berjuang keras meraih gelar di Piala Thomas. Maklum saja, Indonesia terakhir juara Piala Thomas pada 2002. Sementara Piala Uber terakhir kali pulang ke pangkuan Ibu Pertiwi pada 1996. “Semoga ini bisa menjadi bekal yang baik dalam menyongsong Piala Thomas dan Uber. Kami akan berjuang keras juara di Denmark,” ujar Budi kepada HARIAN NASIONAL, kemarin.

PUTRA-FINAL

3-1 da pertama. Pasangan rangking satu dunia menyumbangkan angka kedua untuk Merah Putih setelah menghentikan Aaron Chia/Soh Wooi Yik dengan skor 22-20 21-16. Hanya saja, Jonatan Christie yang turun di partai ketiga belum berhasil mengakhiri pertempuran Merah Putih. Ia kalah dari pemain peringkat 72 dunia Cheam June Wei yang berhasil memperpanjang napas negeri jiran. Jojo, sapaan Jonatan, kalah 16-21 21-17 22-24. Kekalahan Jojo tentu menjadi evaluasi tersendiri. Sebab, ia kalah tiga kali dari empat

penampilannya di Filipina. “Saya kurang percaya diri karena dari kemarin tidak bisa main seperti biasa,” kata Jonatan. Sebagai informasi, Kejuaraan Bulu Tangkis Beregu Asia 2020 sekaligus menjadi kualifikasi menuju Piala Thomas dan Uber 2020. Hanya empat terbaik yang bisa langsung bisa meraih tiket ke Denmark. Sementara Tim Putri Indonesia beruntung karena meski terhenti di perempat final, Gregoria Mariska Tunjung dkk mendapat jatah peringkat. Mengingat, Indonesia saat ini ada di ranking ketiga di bawah China dan Jepang. O MOH SAID MASHUR

*selama periode promosi syarat & ketentuan berlaku

INDONESIA MALAYSIA Tunggal I: Anthony Sinisuka Ginting vs Lee Zii Jia 22-20 21-16 | Ganda I: Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon vs Aaron Chia/Soh Wooi Yik 22-20 21-16 Tunggal II: Jonatan Christie vs Cheam June Wei 16-21 2117 22-24 | Ganda II: Fajar Alfian/Mohammad Ahsan vs Ong Yew Sin/Teo Ee Yi 21-18 21-17 | Tunggal III: Shesar Hiren Rhustavito vs Leong Jun Hao* PUTRI –FINAL

3-0 JEPANG KORSEL Tunggal I : Akane Yamaguchi vs An Se Young 21-18 19-21 23-21 | Ganda I : Yuki Fukushima/ Sayaka Hirota vs Seo Hee Lee/Shin Seung Chan 21-16 21-16 | Tunggal II : Sayaka Takahashi vs Sung Ji Hyun 21-16 21-12 | Ganda II : Nami Matsuyama/Chiharu Shida vs Kim So Yeong/Kong Hee Yong* | Tunggal I : Aya Ohori Vs Kim Ga Eun* *Tidak dimainkan


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.