SELASA, 30 JULI 2019 | Nomor 1803 Tahun VI
A
Hari ini 24 halaman | Rp 3.000,B
SELASA, 30 JULI 2019 | Nomor 1803 Tahun VI
MENDEKATI KLUB BARU
CINO TAK BOLEH LENGAH
United masih terus berusaha mendapatkan Maguire, termasuk melepas Lukaku.
Daud Yordan tingkatkan porsi latihan fisik.
» B18
» B23
Sports
TRAVEL & LIFESTYLE
17
SPORTS
PRESTASI BUKAN GARANSI LIONEL MESSI
NEYMAR
ALEXIS SANCHEZ
ANDRES INIESTA
ROSARIO, ARGENTINA, 24 JUNI 1987 (32 TAHUN) POSISI : PENYERANG KLUB : BARCELONA
MOGI DAS CRUZES, BRASIL, 5 FEBRUARI 1992 (27 TAHUN) POSISI : PENYERANG KLUB : PSG
TOCOPILIA, CHILE, 19 DESEMBER 1988 (30 TAHUN) POSISI : PENYERANG SAYAP KLUB : MAN UNITED
FUENTEALBILLA, SPANYOL, 11 MEI 1984 (35 TAHUN) POSISI : GELANDANG KLUB : VISSEL KOBE
PENDAPATAN: 31 JUTA EURO (Rp 483 MILIAR) PER MUSIM
PENDAPATAN: 40 JUTA EURO (Rp 624 MILIAR) PER MUSIM
PENDAPATAN: 36,8 JUTA EURO (Rp 574 MILIAR) PER MUSIM
PENDAPATAN: 28,8 JUTA EURO (Rp 449 MILIAR) PER MUSIM
PENDAPATAN: 27 JUTA EURO (Rp 421 MILIAR) PER MUSIM
FOTO-FOTO: AFP | FILES
EKSISTENSI BOARD GAME
CRISTIANO RONALDO FUNCHAL, PORTUGAL, 5 FEBRUARI 1986 (34 TAHUN) POSISI : PENYERANG KLUB : JUVENTUS
PRESTASI BUKAN GARANSI
BAYARAN ALEXIS SANCHEZ TETAP TINGGI MESKI TAK BEGITU BERSINAR DI MANCHESTER UNITED.
G
areth Bale batal menjadi pemain kedua yang mendapat bayaran termahal di dunia. Musababnya, Real Madrid menolak tawaran yang diajukan klub China Jiangsu Suning. Bale hampir merapat ke Suning. Jika bergabung, pemain berpaspor Wales itu akan menerima upah 1 juta pound (Rp 17,2 miliar) per pekan. Pendapatannya hanya tertinggal dari megabintang Barcelona Lionel Messi. Messi tetap menjadi pemain yang mendapat bayaran tertinggi kendati usianya sudah
» A11
memasuki 32 tahun. Barcelona mengupahnya 40 juta euro (Rp 624 miliar) per musim. Jumlah itu tentu ideal, mengingat kinerja apiknya selama ini. Messi mungkin sudah mendekati masa senja, tapi performanya tampak belum menurun. Ia mempersembahkan 10 gelar La Liga. Blaugrana bahkan dilaporkan sedang menyiapkan kontrak baru. Penyerang Paris SaintGermain (PSG) Neymar masih termahal kedua. Les Parisiens memang menjadikannya permata ketika membangun di-
nasti baru sepak bola di Eropa. Mantan pemain Barcelona itu bergaji 36,8 juta euro (Rp 574 miliar) per musim. Neymar membuktikan tajinya dengan torehan 51 gol dan 29 assist selama dua musim merumput di Paris. Namun, masa depannya masih menjadi tanda tanya. Ia gencar dikaitkan kembali ke Barca, tapi PSG tidak mau melepasnya begitu saja. Rivalitas Messi dan Cristiano Ronaldo juga terjadi dari sisi pendapatan. Ronaldo menjadi pemain ketiga yang mendapat bayaran tinggi, meski
gajinya dipotong setelah pindah ke Juventus musim panas lalu. Juventus mendatangkan Ronaldo dari Real Madrid dengan mahar 117 juta euro (Rp 1,8 triliun). Kehadirannya diharapkan dapat membantu Nyonya Tua mengakhiri paceklik gelar di pentas Liga Champions. Namun, misi tersebut gagal diraih di musim perdananya. Kehadiran Alexis Sanchez di Manchester United sempat menuai kritik. Musababnya, upah yang didapatnya tidak sebanding dengan kinerjanya sejauh ini.
Sanchez gagal membuktikan tajinya, padahal ia menjadi pemain dengan pendapatan tertinggi di Old Trafford. Setan Merah membayarnya 28,8 juta euro (Rp 449 miliar) per musim. Penggemar berharap penyerang berusia 30 tahun itu mampu menunjukkan kualitasnya musim depan, mengingat ia tampil mengesankan ketika membela Chile di Copa America 2019. Pendapatan Andres Iniesta tidak diragukan kendati bermain di Asia. Vissel Kobe membayarnya 27 juta euro (Rp 421 miliar) per musim. z ALVIN TAMBA
» B17
AFP | SEI RATIFA
DINAMIS DAN MENCERAHKAN
PENGEMBALIAN SAMPAH PLASTIK Petugas gabungan Bea dan Cukai, Kementerian Lingkungan Hidup, Kementerian Perdagangan, dan Polri memeriksa sebuah peti kemas berisi penuh sampah plastik mengandung limbah berbahaya dan beracun yang diimpor secara ilegal di Pelabuhan Batu Ampar, Batam, Kepulauan Riau, Senin (29/7). Indonesia mengembalikan (re-ekspor) tujuh peti kemas sampah plastik berbahaya ini, yakni dua peti kemas ke Prancis dan lima ke Hong Kong.
STANDAR PELAYANAN PUBLIK BELUM MERATA » Jakarta
24 - 31°C
Bandung
20 - 29°C
A4
Semarang
24 - 33°C
JAKARTA (HN) Gejolak di internal Koalisi Indonesia Kerja (KIK) meredup. Masing-masing parpol di barisan pendukung pemerintah menyerahkan keputusan sepenuhnya kepada Presiden terpilih 2019-2024 Joko Widodo dan PDI-P terkait kemungkinan partai di kubu oposisi bergabung, termasuk perihal komposisi (jatah kursi) kabinet dan jabatan strategis lainnya menyongsong lima tahun ke depan. Seiring proses rekonsiliasi pasca-Pilpres 2019, PDI-P, partai Joko Widodo bernaung politik menyatakan siap berkoalisi dengan Gerindra menuju Pilkada 2020. Keputusan itu sudah matang setelah Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri bertemu dengan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto beberapa waktu lalu meski sebelumnya sempat diwarnai protes dari sejumlah elite parpol di KIK. Dari empat parpol di oposisi, hanya PKS yang konsisten menetap, sementara Gerindra, PAN, dan Demokrat memberikan sinyal merapat ke pemerintah. Peneliti Formappi Lucius Karus berpendapat, PKS di legislatif harus mampu representasikan suara rakyat bersama publik, membangun sikap kritis, dan kontrol terhadap pemerintah. Itu menyusul kemungkinan tiga parpol di oposisi melompat arah. “Ini sangat bergantung pada PKS di parlemen. Jika tidak (kritis), pengawasan parlemen terhadap pemerintah akan longgar,” katanya kepada HARIAN NASIONAL, Senin (29/7). PDI-P dan Gerindra di 20092014 secara jumlah kursi di parlemen juga tak sebanding dengan koalisi. Namun, kemampuan mereka mengartikulasikan suara rakyat, memberikan kekuatan untuk menekan pemerintah dan koalisinya. Jika roda pemerintahan berjalan lancar dengan program-programnya,
KUALIFIKASI PILOT INDONESIA DINILAI MINIM » Yogyakarta
23-32°C
Surabaya
26-35°C
PDI-P SIAP BERKOALISI DENGAN GERINDRA PAN MENYATAKAN DUKUNG PEMERINTAH TANPA SYARAT parlemen pun harus sebaliknya, menunjukkan support dan bekerja baik sebagaimana fungsinya. “Terutama, tak memanfaatkan kekuasaan untuk melakukan korupsi. Jika konsisten menjaga integritas dan membangun suasana kerja yang produktif, parlemen mungkin akan mendapatkan simpati dari publik,” ujar Karus. Ketua DPP PDI-P Hendrawan Supratikno mengatakan, “Partai Banteng” terbuka bekerja sama dengan parpol mana pun, termasuk oposisi selama memiliki kesamaan visi, menghadapi persoalan bangsa Indonesia. PDI-P optimistis, langkah politik yang ditempuh akan menuai sinergi mengingat manajemen politik di Tanah Air adalah gotong royong. Pembicaraan elite, kata Hendra, mencakup banyak hal. “Ini bukan hanya soal bagi-bagi kursi atau koalisi dengan oposisi, tapi bagaimana menyamakan gelombang pemahaman untuk menjawab tantangan ke depan. Jika memiliki kesamaan dalam masa depan Indonesia, langkahlangkah politik tentu dapat disinergikan,” kata Hendrawan. Semua parpol harus bisa memadukan kekuatan dan bekerja sama untuk masa depan yang lebih baik. Pertentangan tidak akan membuat negara ini maju. Saat membahas kebijakan pemerintah di DPR bahkan kerap menuai perbedaan pendapat antarpartai, tanpa mengenal koalisi atau oposisi. Hal ini menjadi tugas wakil rakyat untuk mengkritisi kebijakan jika tidak sesuai meski dalam satu koalisi. Juru Bicara Ketua Umum
A5
Denpasar
Partai Gerindra Dahnil Anzar Simanjuntak senada. Gerindra terbuka dengan partai dan tokoh mana pun asal memiliki kesamaan visi terkait keberpihakan terhadap rakyat. Prabowo, kata dia, tidak pernah mengunci pintu dialog dengan partai mana pun termasuk PDI-P. Gerindra pun siap koalisi dengan PDI-P di Pilkada 2020 selama calon-calon yang diusung memiliki integritas baik. “Gerindra selalu membuka pintu dengan siapa pun,” ujar Dahnil. Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan menilai, pertemuan antarelite memang harus terjadi, demi menyejukkan suasana politik yang sempat tegang usai pesta demokrasi. Sekeras apa pun persaingan yang terjadi dalam politik, silaturahmi antartokoh pemimpin tetap harus berjalan. PAN siap terlibat menjawab tantangan bangsa bersama pemerintah jika dibutuhkan presiden terpilih Joko Widodo. “Indonesia sebagai negara multipartai, sehingga tidak bisa bekerja sendiri. Semua partai harus bekerja sama, tidak hanya di pusat, tetapi juga di provinsi, dan kabupaten,” kata Zulkifli. Dia menegaskan, PAN mendukung pemerintahan Joko Widodo-Ma’ruf Amin lima tahun ke depan tanpa syarat dan tidak pernah meminta jabatan atau posisi apa pun. Menurut Zulkifli, Pemilu 2019 telah usai, sehingga gejolak yang pernah terjadi tidak dibiarkan berlarut. Seluruh rakyat Indonesia harus bersatu kembali dan doakan pemerintahan Joko Widodo-Ma’ruf Amin sukses. “Pasca-Pemilu 2019, kerja sama antarpartai sangat dimungkinkan, khususnya dalam pilkada karena untuk mengusung pasangan calon kepala daerah harus didukung koalisi,” ujarnya. O SHERLYA PUSPITA SARI
CHINA DESAK APARAT HONG KONG BERTINDAK TEGAS » 26-35°C
Hujan Lebat
Hujan Sedang
Hujan Ringan
Berawan
A10
Cerah Berawan
Cerah sumber: BMKG