Harian Nasional

Page 1

JUMAT, 31 JANUARI 2020 | Nomor 1951 Tahun VII

A

Hari ini 24 halaman | Rp 3.000,-

REAL MADRID vs ATLETICO M

VERSI TERBAIK

LION AIR-WINGS AIR PINDAH TERMINAL DI JUANDA » A5

» B17

DINAMIS DAN MENCERAHKAN Pemerintah Indonesia menyiapkan dua skenario untuk memulangkan 243 WNI dari Hubei, China.

Presiden Joko Widodo memberikan sambutannya saat perayaan Imlek Nasional 2020 di Indonesia Convention Exhibition, BSD, Tangerang Selatan, Kamis (30/1). Mengangkat tema “Bersatu untuk Indonesia Maju”, perayaan dihadiri lebih dari 10 ribu warga Tionghoa, para raja di Nusantara, masyarakat lintas agama dan profesi, serta duta besar negara-negara sahabat.

ANTARA | MUHAMMAD IQBAL

JAKARTA (HN) Evakuasi warga negara Indonesia (WNI) di Wuhan, Provinsi Hubei, China, mendapat lampu hijau. Presiden Joko Widodo menginstruksikan seluruh pihak terkait untuk segera memulangkan WNI di Hubei ke Indonesia. Keputusan diambil usai pertemuan mendadak antara Presiden, Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Menteri Hukum dan HAM Yasonna Laoly, Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Wishnutama, serta Kepala BNPB Doni Monardo di Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma, Jakarta, Kamis (30/1) sore. “Presiden sudah memerintahkan evakuasi WNI di Hubei segera dilakukan,” kata Retno dikutip dari keterangan tertulis Biro Pers, Media, dan Informasi Sekretariat Presiden, kemarin. Retno memastikan pemerintah terus berusaha melindungi WNI di Provinsi Hubei, termasuk mencegah penularan virus corona baru. Hasil catatan Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) RI, terdapat 100 WNI di Wuhan, terdiri atas 84 mahasiswa dan 16 tamu mahasiswa. Di Hubei, total keseluruhan ada 243 WNI. “Kami terus video call. Pemenuhan logistik juga dilakukan. Sekarang kami mempersiapkan evakuasi. Ini bukan pekerjaan mudah,” kata Menlu. Pelaksana Tugas Juru Bicara Kemenlu Teuku Faizasyah mengatakan, pemerintah akan belajar dari keberhasilan Pemerintah Amerika Serikat dan Jepang mengevakuasi warganya yang terjebak di China. Kemarin, Kemenlu melakukan proses praevakuasi dengan mengecek data WNI di Hubei. Catatan terakhir terdapat 243

PERAYAAN IMLEK NASIONAL

Evakuasi WNI Dimulai

WNI, tersebar di tujuh titik berbeda. “Akan tetapi, tidak menutup kemungkinan ada penambahan karena tidak sempat terdata,” tutur Faizasyah. Ia juga meminta WNI di Wuhan untuk melengkapi dokumen data diri terkait rencana pemulangan. Usai pengecekan selesai, menurut Faizasyah, data tersebut masuk pada tahap evakuasi. Proses evakuasi juga akan disertai serangkaian pemeriksaan ke-

sehatan. “Tim medis yang akan melakukan pemeriksaan,” katanya. Begitu tiba di Tanah Air, Faizasyah menilai proses karantina dimungkinkan. Karantina baru berakhir ketika tim medis menyatakan para WNI terbebas dari virus corona. “Jadi begitu kembali ke masyarakat, mereka bisa diterima,” ujarnya. Pemerintah turut melibatkan TNI AU dalam upaya evakuasi.

SKENARIO PEMULANGAN

JUMLAH WNI DI LOKASI VIRUS

24 - 31°C

Bandung

20 - 29°C

» A4, A6, A7, & A10

BERITA TERKAIT DI

PARPOL SENAYAN INGIN PARLIAMENTARY THRESHOLD NAIK » Jakarta

Zhoukou Suzhou

WNI dikeluarkan dari Provinsi Hubei, Hanzhong Nanyang HENAN Shiyan Zhumadian lalu dijemput dan dibawa ke Indonesia Guangyuan Xiangyang Nanjing Penjemputan langsung ke Kota Wuhan HUBEI Hefei Nanchong Wuhan Yichang ANHUI menggunakan pesawat Indonesia Huangdang Chongqing Membagi WNI menjadi dua kelompok: Jiujiang Changde Nanchang dalam pengawasan dan pemantauan Luzhou Changsha Jika dalam kondisi sehat, WNI lebih dulu dikarantina HUBEI WUHAN Jika terindikasi terpapar corona, 243 orang 100 (84 mahasiswa & 16 tamu mahasiswa) WNI langsung di tempatkan di ruang isolasi Sumber: Kemenlu RI | Kementerian Kesehatan | Sekretariat Presiden

Semarang

24 - 33°C

A2 Yogyakarta

Presiden menilai TNI menjadi pihak yang paling siap untuk membawa WNI di Hubei ke Tanah Air. Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto memastikan TNI AU siap mengevakuasi WNI di Hubei, termasuk penanganan ketika berada di Indonesia. Ihwal waktu pemberangkatan, menurut Panglima, “tinggal menunggu arahan Menteri Luar Negeri.” Menurut Hadi, Asrama Haji Pondok Gede, Jakarta, dipersiapkan sebagai tempat pemeriksaan dan karantina WNI. Namun, Panglima belum menjelaskan berapa prajurit yang diberangkatkan. Dirjen Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Kementerian Kesehatan Anung Sugihantono mengatakan, seluruh opsi dan alternatif dalam memulangkan WNI telah dimatangkan. Sesuai arahan Kemenlu, ada dua

PEMULIHAN BANJIR BONDOWOSO DIKEBUT » 23-32°C

Surabaya

26-35°C

Denpasar

A9

26-35°C

skenario pemulangan, yakni mengeluarkan WNI dari Hubei lalu membawa mereka pulang, atau menjemput langsung dari Wuhan menggunakan pesawat Indonesia. “Karantina juga akan dilakukan,” katanya. Sebelum karantina, menurut Anung, WNI akan dibagi menjadi dua kelompok, yakni berstatus pemantauan (under observation) dan pengawasan (suspect). Bagi WNI yang pulang dalam kondisi sehat, atau tidak menunjukkan gejala terpapar corona, maka dititipkan di Asrama Haji Pondok Gede. Untuk WNI yang pulang dengan sejumlah gejala sakit, mereka akan dimasukkan dalam ruang isolasi untuk penanganan lebih lanjut. “Isolasi berarti mereka berada di ruangan khusus dan dirawat dengan cara khusus. Dipantau selama 24 jam,” jelas Anung. O AHMAD REZA S | RAHMI YATI

JANGAN ADA “TOXIC” DI ANTARA KITA » Hujan Lebat

Hujan Sedang

Hujan Ringan

Berawan

A11

Cerah Berawan

Cerah sumber: BMKG


Polhukam Polri Limpahkan Berkas Kasus Novel POLRI melimpahkan berkas RB dan RM, terduga pelaku penyiraman air keras terhadap penyidik senior KPK Novel Baswedan, ke Kejaksaan Tinggi DKI Jakarta. Karopenmas Divisi Humas Polri Brigjen Pol Argo Yuwono mengatakan, seluruh fakta yang ditemukan akan dibuka saat persidangan, mulai dari kronologi perkara hingga hasil laboratorium forensik. Polri masih menunggu hasil penelaahan Kejati DKI. Jika dinyatakan lengkap (P21), maka proses persidangan bisa segera dimulai. Jika sebaliknya, Argo memastikan pihaknya siap melengkapi berkas. O AINI TARTINIA

Kedisiplinan Anggota Polri Harus Dijaga KETUA Komisi III DPR Herman Hery meminta Kapolri Jenderal Pol Idham Azis segera menuntaskan berbagai kasus yang meresahkan masyarakat. Komisi hukum, menurut Herman, akan membantu lewati Panitia Kerja (Panja) Penegakan Hukum. “Komisi III juga meminta Kapolri konsisten menjaga disiplin seluruh anggota Polri, serta menindak tegas segala pelanggaran yang dilakukan anggota Polri,” kata Herman di Jakarta, Kamis (30/1). Anggota Komisi III DPR Arteria Dahlan mangpresiasi kinerja kepolisian, terutama Polda Jawa Timur, mengungkap kasus investasi bodong MeMiles. O AHMAD REZA S

AFP | ADAM BARIQ

KPK Tahan Bupati Solok Selatan BUPATI Solok Selatan Muzni Zakaria (MZ) tidak banyak berkomentar dan hanya mengucapkan terima kasih saat keluar dari Gedung KPK mengenakan rompi tahanan. KPK menahan MZ, tersangka kasus dugaan suap proyek pembangunan infrakstruktur Jembatan Ambayan dan Masjid Agung di Solok Selatan. “Saya berterima kasih saja, kan ini baru kali pertama,” katanya, Kamis (30/1). Saat ditanya apakah ada pihak lain yang terlibat, termasuk ketika dipertegas ihwal pernyataan kali pertama, MZ hanya mengucapkan terima kasih. “Saya berterima kasih,” ujarnya. O ANTARA Banda Aceh

23-32°C

Medan

JAKARTA (HN) – Komisioner Komnas HAM Choirul Anam mengatakan, proses penyusunan draf omnibus law berpotensi melanggar hak berpartisipasi dan mendapatkan informasi publik. Itu karena proses yang tertutup. Imbasnya, Choirul khawatir produk yang dihasilkan bisa menimbulkan polemik. “Tidak terpenuhinya hak atas informasi dan partisipasi itu pelanggaran HAM. Konstitusi juga mengatur soal keterbukaan dan partisipasi. Ini pelanggaran serius terhadap konstitusi,” kata Choirul di Jakarta, Kamis (30/1). Komnas HAM, ia memastikan, akan terus mengawal proses omnibus law, terutama dalam RUU Cipta Lapangan Kerja. Menurut Choirul, aturan tersebut melibatkan banyak aspek, seperti tata kelola agraria, tenaga kerja, dan UMKM. “Seharusnya pemerintah mempertimbangkan kemungkin-

Ketua DPR Puan Maharani (kanan) menyapa Menteri Keuangan Sri Mulyani (tengah) ditemani Menteri Hukum dan HAM Yasonna Laoly di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (30/1). Pertemuan membahas RUU Perpajakan.

Ada yang datang ke saya, menceritakan diberikan draf dan tergabung dalam satgas, tetapi dia harus merahasiakan draf.

an terjadi pelanggaran HAM. Misalnya terkait wacana buruh PHK tidak dapat pesangon, seluruh buruh turun ke jalan, kekerasan kemungkinan besar

terjadi,” imbaunya. Anggota Ombudsman RI Alamsyah Saragih mengatakan, pihaknya menerima banyak pengaduan terkait RUU Cipta Lapangan Kerja. Mayoritas keluhan terkait tertutupnya proses penyusunan. Ombudsman, sambungnya, juga menemukan ada permintaan untuk merahasiakan draf RUU dari salah satu anggota Satgas Omnibus Law. “Ada yang datang ke saya, menceritakan diberikan draf dan tergabung dalam satgas, tetapi dia harus merahasiakan draf,” ujarnya. O ESTI TRI PUSPARINI

Parpol Senayan Ingin PT Naik Kenaikan ambang batas demi menyederhanakan jumlah partai di parlemen. JAKARTA (HN) Mayoritas partai politik (parpol) yang memiliki kursi di DPR, satu suara tentang ambang batas parlemen (parliamentary threshold atau PT). Tak seperti mereka yang tak memiliki kursi, parpol yang memiliki wakil di Senayan ingin ada peningkatan ambang batas parlemen. Sekretaris Badiklatpus PDI-P Eva Kusuma Sundari mengatakan, “partai banteng” ingin ambang batas parlemen menjadi 5 persen, semula 4 persen. Kendati demikian, PDI-P tak ingin ambang batas presiden berubah, tetap 20 persen. Kenaikan ambang batas, menurut Eva, tidak berkaitan langsung dengan teknis kerja politik. Namun, sambungnya, lebih pada konsolidasi demi meningkatkan kualitas demokrasi. “Partai-partai yang ada di DPR adalah partai kuat dengan basis riil dan representasi ideologi jelas,” katanya kepada HARIAN NASIONAL di Jakarta, Kamis (30/1). Ketua DPP NasDem Irma Suryani Chaniago mengatakan, NasDem ingin ambang batas parlemen 22-32°C

Pekanbaru

24-28°C

Batam

A2

KPK: Jangan Lindungi Harun

Hak Berpartisipasi Rentan Dilanggar ANTARA | RIVAN AWAL LINGGA

Kilas

JUMAT, 31 JANUARI 2020 | Nomor 1951 Tahun VII

menjadi 7 persen. Kenaikan, kata Irma, untuk mengurangi partai gurem. “Jika banyak parpol yang masuk (DPR), anggaran yang disediakan semakin banyak. Jadi mesti ditingkatkan (ambang batas). Partai di parlemen betul-betul memiliki konstituen,” ujarnya. Ketua DPP PKB Yaqut Cholil Qoumas juga sepakat ambang batas parlemen ditingkatkan menjadi 5 persen. Menurut Yaqut, peningkatan demi menyederhanakan jumlah partai, termasuk semakin mengefektifkan parlemen.

HASIL PEMILU LEGISLATIF 2019 PDI-P

19,33 %

Gerindra

12,57 %

Golkar

12,31 %

PKB

9,69 %

NasDem

9,05 %

PKS

8,21 %

Demokrat

7,77 %

PAN

6,84 %

PPP

4,52 %

Perindo

2,67 %

Berkarya

2,09 %

PSI

1,89 %

Hanura

1,54 %

PBB P

0,79 %

Garuda

0,50 %

PKPI

0,22 % Sumber: KPU RI | Ambang Batas 4%

24-31°C

Padang

23-30°C

Jambi

Wakil Ketua Umum Partai Golkar Melchias Markus Mekeng menilai, penyederhanaan jumlah fraksi di DPR bisa membuat pengambilan keputusan lebih efektif. Serupa partai koalisi pemerintah, PKS juga sepakat ambang batas dinaikkan. Jumlahnya, menurut Ketua DPP PKS Mardani Ali Sera, menjadi 7 persen. Namun, Mardani menilai sistem kaderisasi partai juga harus diperbaiki untuk menghasilkan calon yang berintegritas. Sekjen Partai Demokrat Hinca Pandjaitan menyatakan ambang batas 4 persen sudah ideal. Di sisi lain, menurutnya, ambang batas membuat partai berlomba-lomba menjalankan program demi mencuri perhatian rakyat. Peneliti Perludem Heroik M Pratama mengatakan, kenaikan ambang batas parlemen berpotensi membuat sejumlah suara tak tersalurkan. Jika ingin menyederhanakan jumlah partai di DPR, yang perlu dilakukan dengan memperkecil besaran daerah pemilihan (dapil). “Semakin kecil dapil, maka semakin tinggi kompetisi. Parpol semakin sulit mendapatkan kursi. Penyederhanaan terjadi secara alamiah, berbasis kompetisi di dapil,” ujarnya. O SHERLYA PUSPITA SARI 24-32°C

Palembang

23-32°C

JAKARTA (HN) – Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Nawawi Pamolango memastikan, KPK terus berusaha menangkap tersangka kasus dugaan suap pergantian antar-waktu (PAW) anggota DPR RI di internal PDI-P Harun Masiku. “Kami terus bekerja keras (menangkap Harun), tapi memang belum ketemu,” kata Nawawi kepada HARIAN NASIONAL di Jakarta, Kamis (30/1). Nawawi meminta tidak ada pihak yang mencoba membantu Harun untuk terus bersembunyi. KPK, ia menegaskan, akan menerapkan instrumen obstruction of justice (merintangi proses penyidikan). Manajer Riset Transparency International Indonesia (TII) Wawan Heru Suyatmiko menilai pemerintah, terutama Presiden Joko Widodo, perlu membentuk tim independen untuk mendalami dugaan obstruction of justice yang dilakukan Menteri Hukum dan HAM Yasonna Laoly. Direktur LBH Jakarta Arif Maulana menyarankan Presiden menonaktifkan Yasonna sebagai Menkumham. “Pilihan pertama, menunggu kesadaran (Yasonna mundur). Pilihan kedua, Presiden Joko Widodo harus ambil sikap,” ujarnya. Dalam kasus PAW yang membuat mantan Komisioner KPU Wahyu Setiawan menjadi tersangka, Arif menduga Yasonna melakukan distorsi informasi terkait keberadaan Harun Masiku. Peneliti Indonesia Corruption Watch (ICW) Kurnia Ramadhana pesimistis komisi antirasuah mampu menangkap Harun. Ia menilai pimpinan KPK belum menunjukkan komitmen untuk menangkap kader “partai banteng” itu. Menurut Kurnia, lambatnya waktu pencarian yang menelan waktu hampir satu bulan justru memantik spekulasi, seperti Harun dianggap sebagai pelaku kunci dalam kasus PAW anggota DPR RI di internal PDI-P. Merespons polemik, Yasonna memastikan tidak melindungi Harun. “Saya belum ingin melakukan harakiri karier politik. Terlalu bodoh kalau saya melakukannya (melindungi Harun),” ujar Yasonna. Menurut Yasonna, keterlambatan informasi keberadaan Harun murni kesalahan sistem bukan karena ingin melindungi mantan calon legislatif PDI-P tersebut. “Sistem kami yang sedang bermasalah. Ini sudah berapa tahun saya menyuruh pergantian sistem,” ujarnya.

P. Pinang

O AINI TARTINIA | YAUMAN HUTASUHUT

23-33°C

Bengkulu

24-32°C


A3

Kesra

JUMAT, 31 JANUARI 2020 | Nomor 1951 Tahun VII

Cegah Bunuh Diri di Kalangan Siswa

Antrean Jamaah Haji Lansia Dipangkas DPR dan Kemenag sepakat menetapkan biaya haji tahun ini Rp 35,2 juta. JAKARTA (HN) P e m e r i n t a h memangkas antrean daftar tunggu calon jamaah haji lanjut usia (lansia). Pemangkasan dilakukan melalui pengalokasian 1 persen dari kuota haji reguler. “Untuk jamaah lansia ini ketika mendekati waktu pemberangkatan rawan sakit, membutuhkan perawatan, maupun meninggal. Akhirnya kita (Indonesia) kehilangan slot. Kita tidak ingin kehilangan slot karena sangat mahal,” kata Menteri Agama (Menag) Fachrul Razi usai rapat kerja (raker) bersama Komisi VIII DPR RI, di Kompleks Parlemen, Kamis (30/1).

Dia menjelaskan, tahun lalu 1.268 slot jamaah tak terpenuhi. Lebih jauh, Fachrul juga memastikan penambahan kuota cadangan. Tujuannya untuk mengoptimalisasi pemenuhan kuota yakni menjadi 10 persen. “Kalau tahun lalu 5 persen, tapi tahun ini kami tambah menjadi 10 persen, 5 persennya diberikan pada lansia,” kata dia. Dirjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kemenag Nizar Ali mengatakan, tambahan 1 persen untuk jamaah lansia yakni sebanyak 2.012 jamaah dari total kuota jamaah reguler saat ini. Menurut Nizar, ketentuan pemangkasan bagi jamaah lansia yang masuk kategori daftar tunggu akan memprioritaskan usia paling tua dari batas usia 75 tahun. “Misalnya diprioritaskan

dulu usia 95 tahun lebih kami pangkas, lalu usia 85-90 tahun dan seterusnya,” kata dia. Hingga penyelenggaraan haji tahun lalu, jatah kuota jamaah haji yang diberikan Pemerintah Arab Saudi kepada Indonesia, jumlahnya mencapai 231 ribu. Kuota ini terbagi untuk jamaah haji reguler sebanyak 212.520, dan 18.480 untuk jamaah haji khusus. Nizar menyebut, keputusan resmi menyangkut jatah kuota haji Indonesia untuk penyelenggaraan ibadah haji tahun ini akan diputuskan pada 4 Februari mendatang. “Karena ini menunggu nota kesepahaman yang akan ditandatangani oleh semua negara lalu dibawa ke rapat untuk penentuan kuota jamaah haji di semua dunia,” katanya. Sementara Ketua Panitia

Kerja (Panja) BPIH Komisi VIII Marwan Dasopang memastikan kesepakatan antara Kemenag dan DPR menyangkut besaran rata-rata BPIH 1441H/2020M yaitu Rp 35,2 juta. Besaran BPIH ini tidak berbeda dengan biaya haji tahun sebelumnya. Besaran BPIH tersebut terdiri atas uang saku jamaah sebesar Rp 5,5 juta. Besaran ini juga dipastikan sama seperti tahun sebelumnya. “Tahun ini jamaah juga harus membayar visa Arab Saudi Rp 1,1 juta sebagaimana kebijakan Arab Saudi mengganti bisa progresif menjadi bisa haji,” kata dia. Marwan mengharapkan tambahan kuota haji 10 ribu dari Pemerintah Arab Saudi. “Semoga bisa ditambah, Kemenag masih mengusulkan.” O RAMADANI WAHYU

JAKARTA (HN) – Dugaan ketidaktransparanan dalam mekanisme seleksi penerima beasiswa doktor oleh Ditjen Pendidikan Tinggi (Dikti) Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) mencuat. Hal ini menyangkut kejanggalan penentuan Beasiswa Pendidikan Pascasarjana Dalam Negeri (BPPDN) tahun 2019. Pasalnya, terdapat ketidaksinkronan hasil seleksi perangkingan dengan penentuan penerima beasiswa. “Temuan kami, ada beberapa kasus kejanggalan. Seperti calon mahasiswa yang sudah jelas masuk dalam cadangan tapi mendapat beasiswa. Sementara yang rangking atas malah tidak dapat,” kata Ketua Aliansi Mahasiswa Doktor Nusantara (AMDN) Nugroho dalam rapat dengan Komisi X DPR RI di Kompleks Parlemen, Jakarta, Kamis (30/1). Dia melanjutkan, terdapat mahasiswa yang tidak lolos di perguruan tinggi (PT) tempat mendaftar. Namun, lolos dalam penerimaan beasiswa. “Selain tidak transparan karena kami memang tidak tahu standarnya seperti apa, “ ujar Nugroho menegaskan. Menurut dia, transparansi harus dikedepankan. PT bersama Ditjen Dikti sepatutnya koordinasi guna mendahulukan pengumuman penerima beasiswa B Lampung

23-33°C

Pontianak

ANTARA | SYAIFUL ARIF

Beasiswa Doktor Dituntut Transparan

PROGRAM DIGITALISASI KITAB Staf Khusus Presiden Joko Widodo, Aminuddin Ma’ruf (kanan), ziarah dimakam Presiden Keempat KH Abdurrahman Wahid (Gus Dur) di Pondok Pesantren Tebuireng, Jombang, Jawa Timur, Kamis (30/1). Kunjungan Stafsus Presiden Jokowi ke beberapa pesantren di Jatim guna memaparkan program digitalisasi manuskrip dan kitab-kitab karya para ulama agar lebih mudah diakses serta tak hilang ditelan zaman.

dibanding pengumuman kelulusan di PT tujuan. “Kami yang rugi karena harus membayar uang kuliah tunggal (UKT) lebih dahulu, tapi kami tak tahu diterima tidaknya.” Senada, anggota AMDN Diah Pitaloka menyatakan, mekanisme penentuan berdasarkan pada Surat Keputusan (SK) yang turun dari Ditjen Dikti setelah ditentukannya hasil perangkingan oleh PT terkait. “Ketika kami konfirmasi ke Ditjen Dikti dan PT, mereka saling lempar,” ucap Diah menyesalkan. Penerima beasiswa BPPDN, kata Diah, menerima jatah UKT

25-32°C

Samarinda

24-29°C

Palangkaraya

(sesuai jurusan masing-masing) dan uang untuk keperluan kebutuhan sehari-hari dan riset sebesar Rp 24 juta. Beasiswa BPPDN diberikan setiap satu semester. Ketua Aliansi Mahasiswa Doktor Seluruh Indonesia (AMDI) Muharom Ramlan menyebut, Ditjen Dikti sejak awal memang tidak memberikan sosialisasi tentang penentuan standar. “Meski ada kriteria tertulis. Faktanya Ditjen Dikti tidak mencantumkan rinci, misalnya akreditasi PT dan program studi apa saja yang bisa ikut, termasuk kuotanya.” 25-32°C

Banjarmasin

24-33°C

Manado

Wakil Ketua Komisi X DPR RI Dede Yusuf mengatakan, ketidaktransparanan BPPDN seharusnya diminimalisasi seiring sistem pendaftaran secara online. Ia menyebut, Komisi X segera berkoordinasi dengan Ditjen Dikti guna mencari solusi permasalahan ini. Terpisah, Plt Dirjen Dikti Kemendikbud Nizam mengatakan, seluruh proses beasiswa BPPDN sudah transparan. “Penyalurannya juga biasanya langsung ke penerimanya. Pengumumannya di website dan diinformasikan ke semua PT.” O RAMADANI WAHYU

22-32°C

Hujan Lebat

Hujan Sedang

JAKARTA (HN) – Pemerintah pusat dan daerah didorong memberi perhatian terhadap aspek psikologis setiap siswa di sekolah. Menurut Komisioner Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) Retno Listyarti, perhatian ini diperlukan sebagai deteksi dini guna mencegah siswa melakukan aksi nekat seperti bunuh diri akibat persoalan psikologis. “Karena itu setiap sekolah negeri di Indonesia membutuhkan peran guru Bimbingan Konseling (BK) yang dapat memahami dan peduli terhadap persoalan setiap siswa dan siswi baik yang terlihat maupun tidak terlihat,” kata Retno di Jakarta, Kamis (30/1). Pernyataan Retno sekaligus menanggapi kasus siswa bunuh diri di SMPN 147 Jakarta, belum lama ini. Kasus serupa juga pernah terjadi di sebuah SMPN kawasan Pademangan, Jakarta Utara. Aksi bunuh diri berpotensi ditiru oleh siswa lainnya. Retno mengutip hasil penelitian psikiater Nova Riyanti Yusuf terkait kesehatan jiwa 910 siswa SMAN dan SMKN berakreditasi A di Provinsi DKI Jakarta. Terungkap, 5 persen peserta didik sudah memiliki ide bunuh diri, 3 persen di antaranya melakukan percobaan bunuh diri. Menurut Retno, ide maupun percobaan bunuh diri dapat muncul kapan saja dalam benak peserta didik. KPAI pun menilai setiap sekolah memerlukan kehadiran psikolog. “Kehadiran psikolog pada setiap sekolah dapat meringankan beban guru BK,” kata Retno. Retno menilai, selain Kemendikbud, Kementerian Agama juga memiliki peran krusial sebagai penyelenggara pendidikan berbasis agama. Wakil Menteri Agama Zainut Tauhid mengatakan, peran guru BK di satuan pendidikan berbasis agama melekat pada setiap tenaga pengajar dan pemuka agama yang bertugas mengelola satuan pendidikan tersebut. Menurut Zainut, pendekatan kepada murid di sekolah umum dengan sekolah berbasis pendidikan agama berbeda. Pengawasan dan kedekatan murid dan pengawas menjadi nilai lebih pendidikan berbasis agama untuk mendeteksi dan menyelesaikan persoalan pribadi setiap murid pesantren atau madrasah. O CHOIRUN IMAN Hujan Ringan

Berawan

Cerah Berawan

Cerah sumber: BMKG


Oase

JUMAT, 31 JANUARI 2020 | Nomor 1951 Tahun VII

A4

S

eorang perempuan berbalut baju medis menangis histeris. Tangan kirinya meremas kerah baju. Berteriak-teriak. “Saya tidak tahan lagi. Tidak tahan lagi!” Dua perempuan koleganya berusaha menenangkan, tapi— dalam momen singkat itu—tak berhasil meredakan emosinya. Koleganya yang lain tertunduk lesu, memegang kepala, memandangi layar handphone. Dua orang makan dalam diam. Masih di ruangan yang sama, seorang lelaki dengan baju Hazmat, lengkap dengan masker dan kaca mata google, berbicara via telepon kabel dengan nada tinggi. Ia membentak lawan bicaranya. “Tidak, tidak. Saya tidak perlu tambahan dokter. Sudah banyak dokter di sini. Problemnya, kami butuh tempat tidur untuk pasien,” serunya. Cuplikan video meresahkan tersebut dilansir The Sun, media Inggris, awal pekan ini. Rekaman itu diyakini diambil dari dalam ruangan sebuah rumah sakit di Wuhan, pusat epidemi virus corona baru. Kota ini, plus belasan daerah lain di Provinsi Hubei, telah diisolasi sejak 23 Januari. Virus tidak hanya menyebar di China, juga di belasan negara. Hingga Kamis (30/1), China melaporkan pasien positif terjangkit mencapai 7.711 orang. Sekitar 81 ribu lainnya masih diperiksa secara intensif. Sedikitnya 170 orang tewas, termasuk beberapa anggota tenaga medis juga kehilangan nyawa. Umumnya rumah sakit memiliki kapasitas rawat inap sekitar 200 ranjang. Tenaga medis, termasuk dokter, perawat, apoteker, spesialis, hingga logistik berjumlah setara itu. Luapan jumlah pasien, seperti dalam kasus di Wuhan, tentu berdampak serius. Liang Wudong (62), pensiunan dokter, tak tertolong

setelah tertular virus. Jiang Jijun, juga seorang dokter, dilaporkan tewas karena serangan jantung akibat kelelahan. Hampir seluruh tim medis mengenakan popok. Tidak ada waktu untuk sekadar kencing atau buang hajat. Nyawa pasien jadi taruhan jika mereka lengah. Terlebih, mereka tidak ingin baju Hazmat robek atau bercelah. Risiko tertular sangat besar. Pembagian jam kerja diberlakukan hanya untuk memberikan waktu istirahat. Ini penting. Mereka harus sehat untuk menyembuhkan orang lain. Tidak ada gunanya jika mereka pun jatuh sakit. Semua orang yang masuk dalam rekaman video itu merupakan staf medis yang bekerja nyaris tanpa tidur untuk merawat ribuan pasien di Wuhan. Tekanan psikologis mendera bertubi-tubi. Tingkat stres sangat tinggi. Belum ditambah stamina fisik yang terkuras dan risiko tertular penyakit.

Mereka yang tak tahan dapat dipastikan mengalami trauma emosional. Ada laporan bahwa kota itu mendapat kiriman sekitar 14 ribu baju Hazmat, 110 ribu pasang sarung tangan, juga masker dan kacamata google. Tim dokter militer pun diterjunkan dalam jumlah besar. Namun, kekurangan tempat tidur untuk pasien menimbulkan persoalan tak sepele. Tumpang tindih dengan masalah lain, seperti kekecewaan terhadap respons pemerintah atau perasaan gagal menyembuhkan pasien. Kejiwaan mereka meledak. Berontak melawan keadaan. Dalam tayangan video lain, beredar di Twitter, seorang pasien terlihat kejangkejang sekujur badan. Dari kepala sampai kaki. Virus corona baru ini memang bisa menyebabkan kejang dan gejala mirip epilepsi. Semua orang yang berada dalam situasi itu tentu bergidik. Bulu kuduk meremang. Sedih

AFP | XINHUA | XIONG QI

Tekanan JiwaTim Medis di Wuhan

Tenaga medis merawat seorang pasien penderita virus corona baru di ruang Unit Gawat Darurat Rumah Sakit Zhongnan, Wuhan. Foto dirilis kantor berita Xinhua pada 24 januari 2020.

dan kasihan berpadu dengan kengerian. Cuplikan berbeda menunjukkan perawat kelabakan bekerja dalam ruangan sempit. Ia terpaksa melangkahi bujuran mayat-mayat pasien, yang dibaringkan di lantai karena kamar jenazah dan bangsal lain sudah penuh. Miris. Seperti tragedi bencana alam.

Bencana alam tidak terjadi setiap hari. Namun, tenaga medis yang bertugas merawat pasien penderita virus corona bagaikan mengalami suasana setingkat force majeure setiap jam dan mungkin setiap menit. Setiap hari selama bertugas. Tak ada kepastian kapan berakhir. O AFP | THE SUN | DANI WICAKSONO

Dua RS Khusus Corona Beroperasi Pekan Depan HAMPIR semua rumah sakit di Wuhan tidak mampu menampung jumlah pasien. Hingga Kamis (30/1), tercatat 7.711 orang positif terjangkit virus di seantero China. Lebih dari 81 ribu orang masih diperiksa, belum dapat dipastikan. Mayoritas pasien ada di Wuhan. Menjawab situasi semacam itu, pemerintahan China pun terpacu mempercepat pembangunan dua rumah sakit darurat khusus pasien virus corona baru. RS Houshenshan, berarti “Gunung Dewa Api”, dibangun di atas lahan seluas 25 ribu meter persegi. Rumah sakit ini memiliki kapasitas 1.000 ranjang dan dijadwalkan mulai beroperasi pada 3

Februari. Fasilitas kedua, RS Leishenshan atau “Gunung Dewa Guntur”, memiliki 1.600 ranjang dan bakal dibuka pada 5 Februari. Kedua rumah sakit serupa, dalam ukuran dan desain, dengan fasilitas sementara di Xiaotangshan, pinggiran Beijing, yang dikhususkan bagi penderita SARS saat wabah merebak pada 2003. Ketika itu, China membangunnya dalam waktu enam hari. Pembangunan dua rumah sakit baru dilakukan sejak akhir pekan lalu, melibatkan ratusan pekerja. AFP mengunjungi kedua rumah sakit tersebut pada 27 Januari. Lantai dan dinding mulai berbentuk dan panel listrik sudah dipasang. Pengerjaan menggunakan

alat berat. Ekskavator dan truk-truk raksasa hilir mudik di lokasi, di barat daya Wuhan. Truk, dengan spanduk “Ayo Wuhan” diikat di bemper depan, mengangkut material prefabrikasi. Ilustrasi pembangunan ini cukup sederhana. Bentuk kamar atau bagian bangunan dirakit di daerah lain, dibawa ke lokasi, lalu tinggal dipasang sesuai denah. Ibarat menyusun lego. Teknik semacam ini mempercepat pengerjaan. Pakar dan insinyur tidak mempermasalahkan tingkat keamanan bangunan dengan bahan prefabrikasi. “Kami harus bekerja sangat cepat untuk memerangi epidemi,” kata seorang pekerja yang menolak menyebut nama.

Ia mengaku bekerja sembilan jam per hari, “kadang kurang, kadang lebih, tergantung kebutuhan mandor”. Penanggung jawab proyek bernama Zhang Chongxi. Ia berposisi manajer umum Wuhan Construction, kontraktor yang biasa menangani pembangunan jalan dan jembatan. “Kami mengerahkan semua pekerja bangunan yang ada di Wuhan untuk menyelesaikan konstruksi,” katanya kepada kantor berita Xinhua. Perdana Menteri China Li Keqiang telah mengunjungi situs konstruksi pada awal pekan ini. “Pembangunan harus cepat, tapi juga berkualitas dan aman,” kata Li. O AFP | DANI WICAKSONO

Terbit perdana 31 Agustus 2013 diterbitkan oleh: PT BERITA NASIONAL

DINAMIS DAN MENCERAHKAN

www.harnas.co

PEMIMPIN REDAKSI/PENANGGUNG JAWAB: Makhfud Sappe. REDAKTUR PELAKSANA: Solichin M. Awi, Burhanuddin Bella. STAF REDAKSI: Eko Budi Harsono, Dani Wicaksono, Dionisius B. Arinto, Didik Purwanto, Ahmad Reza S, Devy Lubis, Fifia A. Himawan, Herman Sina, Mulya Achdami, W. Ridwan Maulana, Aria Triyudha, Brigitha Sesilya | Alvin Tamba, Dian Riski Rosmayanti, Tegar Rizqon Alfian, Bayu Indra Kahuripan, Ridsha Vimanda N, Esti Tri Pusparini. PEWARTA FOTO: Aulia Rachman. DESAINER GRAFIS: Suryanda, Lucas Anggriawan, Ismail Saleh, Muhammad Ery Khoiry, Agung Tricahyono Putro . EDITOR BAHASA: Fery Sagita. SEKRETARIS REDAKSI: Lispa Juliantry. NETWORK & IT: Achsin, Muhamad Rizki Aldiansyah, Muh Mazlan. ALAMAT REDAKSI: Jalan Teuku Cik Di Tiro 77 Menteng, Jakarta Pusat 10310, Telp: 021-3152 699 Faks: 021-3151 668 e-mail: redaksi@harnas.co, website: www.harnas.co PEMIMPIN PERUSAHAAN: Makhfud Sappe. SEKRETARIS PERUSAHAAN: Lispa Juliantry. BISNIS & MARKETING: Nofika Roseliana. GA STAFF: Nanang Suryana. | KONTAK BISNIS: 021-3152 699 | DISTRIBUSI & SIRKULASI: 021-3152 699 | PENGADUAN: 021-3152 699 | BERLANGGANAN: 021-3152 699 PENASIHAT HUKUM: Dr. Harris Arthur Hedar, S.H., M.H.

Harian Nasional bisa dibaca di Wayang Force (untuk Aplikasi Android dan iOS)

Jurnalis HARIAN NASIONAL selalu dilengkapi identitas diri. Terima kasih kepada semua pihak yang membantu kelancaran tugasnya dan apresiasi kami kepada mereka yang, dengan penuh kesadaran tidak memberikan uang dan/atau apa pun barang yang memengaruhi independensi pemberitaan. Gorontalo

24-34°C

Palu

22-32°C

Kendari

25-31°C

Makassar

24-33°C

Majene

25-33°C

Ternate

25-32°C

Ambon

24-32°C

Jayapura

25-33°C

Sorong

24-30°C


HARIAN NASIONAL | www.harnas.co

BURSA

JUMAT, 31 JANUARI 2020 | Nomor 1951 Tahun VII

IHSG POSISI

+/-

6.400 6.300

S&P 500

3.259,51

13,89

NASDAQ

9.267,97

7,19

DJIA

28.696,51

FTSE

7.386,10

97,47

NIKKEI

22.977,75

401,65

6.000

HSI

26.449,13

711,50

5.900

37,94

Sumber: CNBC

DAFTAR HARGA LOGAM MULIA

6.200

GRAM

EMAS PER BAR (Rp)

0.5 gram

Rp 422.569

Rp 341.750

1.0 gram

Rp 800.742

Rp 683.500

2.0 gram

Rp 1.540.945

Rp 1.367.000

3.0 gram

Rp 2.281.147

Rp 2.050.500

4.0 gram

Rp 2.996.125

Rp 2.734.000

5.0 gram

Rp 3.786.777

Rp 3.417.500

10.0 gram

Rp 7.528.149

Rp 6.835.000

50.0 gram

Rp 37.154.912

Rp 34.175.000

100.0 gram

Rp 74.378.435

Rp 68.350.000

500.0 gram

Rp 369.611.835

Rp 337.500.000

6.100

6.057,60 24/1

27/1

28/1 29/1

» A7

30/1

ROBOT ANCAM PEKERJA TAK TERAMPIL

HARGA PER GRAM (Rp)

Sumber: Logam Mulia

Lion Air-Wings Air Pindah Terminal di Juanda Kedatangan seluruh maskapai Lion Air Group di Terminal 1B. SIDOARJO (HN) Lion Air dan Wings Air akan memindahkan dan mengoperasikan seluruh layanan keberangkatan penerbangan domestik ke Terminal 1A dari sebelumnya di Terminal 1B Bandara Internasional Juanda di Sidoarjo, Jawa Timur (SUB). Perpindahan ini mulai 1 Februari 2020 hingga pemberitahuan lebih lanjut (until further notice). Corporate Communications Strategic of Lion Air Group Danang Mandala Prihantoro mengatakan, perpindahan karena pengelola bandara setempat sedang merenovasi perluasan dan peningkatan layanan penumpang di Bandara Internasional Juanda. Menurut Danang, layanan keberangkatan penerbangan Batik Air tetap beroperasi di Terminal 1A Bandara Internasional Juanda. “Untuk kedatangan, se-

luruh penerbangan yang dilayani Lion Air, Wings Air, dan Batik Air di Terminal 1B,” ujar Danang di Jakarta, Kamis (30/1). Saat ini, kata Danang, Lion Air Group memiliki rata-rata 187 frekuensi penerbangan setiap hari pergi pulang (PP) dari dan menuju Bandara Internasional Juanda. Jadwal penerbangan pada keberangkatan (schedule time departure/ STD) dan kedatangan (schedule time arrival/ STA) tidak berubah. Untuk fasilitas pelaporan (check-in), Lion Air Group terdapat pada nomor 1 – 14 dengan pembagian counter check-in 1 – 10 dioperasikan Lion Air dan Wings Air. Counter check-in 11 – 14 dioperasikan Batik Air. Danang menilai, Lion Air Group akan selalu berkoordinasi bersama pengelola bandara dan pihak terkait lainnya. “Lion Air Group mengharapkan sinergi perpindahan operasional dari Terminal 1B ke Terminal 1A berjalan dengan lancar seiring upaya

PENERBANGAN LION AIR GROUP DI SURABAYA Rute Lion Air Surabaya – Kualanamu Surabaya – Batam Surabaya – Pekanbaru Surabaya – Padang Surabaya – Palembang Surabaya – Tanjung Karang Surabaya – Soetta Surabaya – Kertajati Surabaya – Pontianak Surabaya – Palangkaraya Surabaya – Tarakan Surabaya – Balikpapan Surabaya – Samarinda Surabaya – Banjarmasin Surabaya – Denpasar Surabaya – Lombok Surabaya – Kupang Surabaya – Makassar Surabaya – Manado

Terbang 1 kali per hari 3 kali per hari 1 kali per hari 1 kali per hari 1 kali per hari 1 kali per hari 13 kali per hari 1 kali per hari 2 kali per hari 2 kali per hari 1 kali per hari 8 kali per hari 3 kali per hari 7 kali per hari 4 kali per hari 5 kali per hari 4 kali per hari 6 kali per hari 2 kali per hari

Surabaya – Kendari Surabaya – Ambon Rute Batik Air Surabaya – Soetta Surabaya – Jakarta Halim Surabaya – Makassar Surabaya – Denpasar Surabaya – Sorong Surabaya – Labuan Bajo Rute Wings Air Surabaya – Surakarta Surabaya – Adisutjipto Surabaya – Sumenep Surabaya – Semarang Surabaya – Banyuwangi Surabaya – Jember Surabaya – Pangkalan Bun Surabaya – Sampit Surabaya – Bandung

1 kali per hari 1 kali per hari 10 kali per hari 7 kali per hari 2 kali per hari 1 kali per hari 1 kali per hari 1 kali per hari 1 kali per hari 6 kali per hari 1 kali per hari 4 kali per hari 1 kali per hari 1 kali per hari 1 kali per hari 1 kali per hari 6 kali per hari

Sumber: Lion Air Group

menyediakan layanan terbaik,” kata Danang. Perpindahan terminal, kata dia, diharapkan bisa mempermudah konektivitas. Lion Air Group tetap mengutamakan faktor keselamatan, keamanan, dan kenyamanan penerbangan (safety first).

Ketersediaan jadwal penerbangan saat ini fokus utama Lion Air Group sebagai bagian mengakomodasi kebutuhan perjalanan udara antardestinasi. Selain itu, jadwal tersebut dinilai akan semakin melengkapi pilihan penerbangan langsung dan

lanjutan (connecting) menggunakan waktu keberangkatan yang tepat. “Dengan demikian, konektivitas Jawa Timur khususnya Surabaya dan sekitar bisa ditempuh dalam jangka waktu relatif pendek, nyaman, aman, dan terjangkau.” Ketersediaan jadwal penerbangan yang tepat, ujar Danang, akan memberikan nilai tambah bagi pebisnis, wisatawan, dan masyarakat yang mempunyai kesempatan melanjutkan perjalanan dari Bandara Internasional Juanda bersama Lion Air Group (Lion Air, Wings Air dan Batik Air). Penumpang bisa meneruskan ke destinasi Banyuwangi, Jember, Denpasar, Lombok, Kupang, Yogyakarta, Semarang, Solo, Jakarta, Semarang, Palembang, Pekanbaru, Lampung, Pontianak, Palangka Raya, Sampit, Pangkalan Bun, Banyuwangi, Banjarmasin, Balikpapan, Tarakan, dan kota populer lain. O DIAN RISKI ROSMAYANTI

JAKARTA (HN) – Maskapai Wings Air menambah frekuensi penerbangan rute BandungPalembang pergi-pulang (PP) mulai 4 Februari 2020. Okupansi penerbangan mencapai 90 persen dan permintaan terus meningkat. Wings Air berupaya memenuhi kebutuhan angkutan udara pada rute tersebut. Corporate Communications Strategic of Lion Air Group Danang Mandala mengatakan, penerbangan Wings Air pada rute tersebut terus menjadi primadona masyarakat usai sukses mengoperasikan sejak 20 Januari 2020. Sebagai kota pelajar, Bandung masih menjadi daya tarik wisata berbagai wisatawan dunia. “Permintaan rute tersebut sangat tinggi. Kami butuh menambah frekuensi,” kata Danang kepada HARIAN NASIONAL di Ja-

karta, Kamis (30/1). Wings Air dari Bandung berangkat pukul 18.00 WIB. Pesawat mendarat di Palembang, Sumatera Selatan pukul 19.45 WIB. Dari Palembang, Wings Air lepas landas pukul 06.30 WIB, dan tiba di Bandung pukul 08.15 WIB. Palembang tujuan baru Wings Air di Pulau Sumatera dari Bandung. Wings Air sebelumnya sukses melayani Jambi, Bengkulu, Tanjung Karang (Lampung), Pangkalpinang, dan Tanjung Pandan. Penerbangan Wings Air di Pulau Jawa terdapat rute Bandung ke Jakarta Halim Perdanakusuma, Semarang, Yogyakarta Adisutjipto, Solo, Banyuwangi, dan Surabaya. “Penambahan frekuensi rute tersebut memberikan pilihan baru bepergian sekaligus melengkapi layanan yang sebelumnya

ANTARA | LUCKY R

Wings Air Tambah Frekuensi Bandung-Palembang

Sejumlah penumpang bersiap terbang dengan pesawat ATR seri 72-600 milik WingsAir melalui Bandara Juanda, Surabaya, Jawa Timur, Minggu (2/8/2019). Penerbangan jarak dekat di sejumlah daerah di Indonesia banyak menggunakan pesawat ATR karena mampu mendarat di landasan pendek.

berjalan yakni transit di Tanjung Karang dan kota lainnya.” Penerbangan dari Bandung menuju Palembang dapat meneruskan pilihan ke Pangkalpinang, Tanjung Pandan, Lubuk Linggau, Pagar Alam, Bengkulu, Jambi, Pekanbaru,

Padang, Medan, Batam, Banda Aceh, dan lainnya. Bagi penumpang dari Palembang dan sekitar akan mempunyai penerbangan lanjutan di Bandung dengan tujuan Kuala Lumpur, Jakarta, Semarang, Yogyakarta, Solo, Surabaya, Banyuwangi,

Sumenep serta destinasi lain. Wings Air mengoperasikan pesawat baling-baling (propeller) ATR 72-500 atau 600. Pesawat menawarkan kenyamanan penerbangan dengan 72 kursi kelas ekonomi dalam konfigurasi 2-2. O DIAN RISKI ROSMAYANTI


Ekonomi Virus Corona Tekan Pasar Modal WABAH virus corona masih menjadi sentimen negatif bagi investor pasar modal di dalam negeri, padahal Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) telah mencoba menguat pada perdagangan Rabu (29/1). IHSG kembali ditutup turun 55,44 poin (0,91 persen) ke level 6.057,59 pada Kamis (30/1). Sebelum ditutup memerah, IHSG sempat optimistis pada sesi awal perdagangan ke level 6.130,79. Namun, setelahnya, IHSG terus turun hingga ditutup melemah. Asing tercatat melepas saham di seluruh pasar sebanyak Rp 261,57 miliar. Analis Reliance Sekuritas Indonesia Lanjar Nafi mengatakan, mayoritas bursa saham benua Asia ditutup melemah signifikan. Indeks Nikkei Jepang turun 1,72 persen, indeks Hang Seng Hong Kong turun 2,62 persen, dan indeks Strait Times Singapura turun 0,37 persen. Pelemahan mendekati rata-rata 2 persen mengiringi ekuitas berjangka AS. Investor mempertimbangkan bukti wabah virus corona mengganggu pertumbuhan ekonomi China. “Ekonom mulai memotong perkiraan pertumbuhan China berkaca pada musibah SARS silam. Angka kematian virus corona 170 jiwa dan kasusnya terus meningkat,” kata Lanjar kepada HARIAN NASIONAL di Jakarta, Kamis (30/1). Emiten sektor aneka industri dan industri dasar masingmasing melemah 2,4 persen dan 1,39 persen. Ia menilai, belum ada katalis positif di tingkat regional dan global sehingga masih memberatkan pergerakan IHSG dan nilai tukar rupiah. Analis Panin Sekuritas William Hartanto mengatakan, kinerja saham gagal rebound hingga akhir perdagangan. Secara teknikal, IHSG terkonfirmasi memasuki tren sangat lemah menuju support 6.020. “Ditambah volume perdagangan tipis karena efek pemblokiran akun di beberapa sekuritas yang sedang diperiksa terkait kasus Jiwasraya dan Asabri,” katanya yang memproyeksi IHSG hari ini berpotensi menurun di rentang 6.020-6.100. O KHAIRUL KAHFI

kamus bisnis Konteks situasi atau keadaan saat suatu peristiwa terjadi.

A6

Impor dari China Kembali Diperketat Karantina langsung di negara tujuan. JAKARTA (HN) Kementer ian Pertanian (Kementan) mulai membatasi barang impor dari China yang masuk Indonesia. Karantina produk terus diintensifkan untuk mencegah penyebaran virus terus meluas. Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo mengatakan, karantina sebelumnya hanya menjaga di pintu-pintu masuk barang impor. Saat ini sudah memperlambat semaksimal mungkin di berbagai pintu masuk barang. “Memperlambat tidak berarti menutup impor sepenuhnya. Kami hanya memperlambat dan lebih menyaring barang impor yang masuk dari China,” kata Syahrul di Jakarta, Kamis (30/1). Menurut Yasin, Kementan tidak akan lagi menunggu barang impor asal China sampai masuk wilayah Indonesia melainkan langsung mendatangi barang tersebut dan memeriksanya. Setelah diperiksa, barang impor dari China diisolasi terlebih dulu dan dicek kondisinya. “Kita langsung respons barang impor itu jauh ke depan. Setelah itu, baru sampai di pintu-pintu masuk (bandara dan pelabuhan) kita,” ujarnya. Kementan mengklaim sudah menahan laju barang impor dari China. Syahrul enggan mengungkapkan jenis barang apa saja yang ditahan. Namun, dia mengimbau masyarakat Indonesia tetap tenang dan selalu menjaga kebersihan lingkungan dan makanan.

HARIAN NASIONAL | AULIA RACHMAN

likuiditas Likuiditas

JUMAT, 31 JANUARI 2020 | Nomor 1951 Tahun VII

Pedagang merapikan jeruk ponkam di Pasar Kebayoran Lama, Jakarta, Kamis (30/1). Sejak ramai kasus virus corona, pedagang tidak lagi mendapatkan pasokan jeruk impor dari China.

Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS), impor sayuran pada Desember 2019 sebesar US$ 145,61 juta, naik dibandingkan November 2019 sebesar US$ 93,04 juta. Impor buah-buahan pada Desember 2019 mencapai US$ 236,6 juta, naik jika dibandingkan November 2019 yang mencapai US$ 172,28 juta. China menjadi negara pemasok barang impor terbesar dengan kontribusi 29,95 persen atau senilai US$ 44,58 sepanjang 2019. Sekretaris Jenderal Asosiasi Eksportir dan Importir Buah dan Sayur Segar Indonesia (Aseibssindo) Hendra Juwono mengatakan, hingga kini semua rekomendasi

Gangguan Rantai Pasok Perlu Antisipasi SEKRETARIS Jenderal Asosiasi Eksportir dan Importir Buah dan Sayur Segar Indonesia (Aseibssindo) Hendra Juwono mengatakan, pemerintah harus memberlakukan impor buah dan sayur seperti sedia kala. Konsumen Indonesia sangat membutuhkan buah-buahan untuk membangun imun sistem guna menangkal virus corona. “Virus itu sudah dinyatakan jelas oleh Kementerian Kesehatan (Kemenkes) tidak akan terjangkit melalui makanan, termasuk buah-buahan,” kata Hendra kepada HARIAN NASIONAL di Jakarta, Kamis (30/1). Di sisi lain, kata Hendra, seluruh ahli di dunia menyatakan virus corona hanya hidup di luar badan manusia maksimal 24 jam. Barang yang diimpor dari China memakan waktu perjalan-

an lebih dari 14 hari baru sampai di Indonesia. “Jadi tidak ada masalah dengan impor buah. Justru saat seperti ini sangat membutuhkan buah-buahan, terutama yang banyak vitamin C, seperti jeruk dan lemon,” ujar Hendra. Peneliti Institute for Development of Economics and Finance (Indef) Rusli Abdullah mengatakan, pelaku usaha yang menjual buah dan sayur impor tidak perlu khawatir dagangannya tidak dibeli konsumen. Menurutnya, pelaku usaha hanya tinggal meyakinkan konsumen bahwa dagangannya terbebas dari segala macam virus dan bervitamin tinggi. “Kalau buah atau sayur yang diimpor dari China masih aman, ya sudah, bilang saja aman,” kata Rusli. Menurut Rusli, dalam kasus

impor buah-buahan dan sayur belum diterbitkan pemerintah. Alhasil, sejak akhir 2019 aktivitas impor tidak bisa dilakukan. “Jadi bukan hanya dari China yang dibatasi tetapi dari seluruh dunia karena rekomendasinya belum diterbitkan,” kata Hendra kepada HARIAN NASIONAL. Dengan perluasan penyebaran virus corona, kata Hendra, masyarakat tidak perlu khawatir buah-buahan dan sayuran impor dari China. Dia menjamin hingga saat ini pengusaha sudah tidak impor buah dan sayuran sebelum surat rekomendasi keluar. “Kalau tidak ada rekomendasinya, tidak bisa impor alias disetop. Itu sejak lama, mustinya

diterbitkan sejak akhir November 2019 sebelum kasus virus corona,” ujarnya. Peneliti Institute for Development of Economics and Finance (Indef) Rusli Abdullah menilai, virus corona tidak menular dari makanan, termasuk buah dan sayur. Virus tersebut menular dari satu makhluk hidup ke makhluk hidup lainnya. Dia mengatakan hal itu berdasarkan data Organisasi Kesehatan Dunia (WHO). “Kalau ada buah terkena bersin orang yang terkena virus bisa saja menularkan. Hanya tidak separah dan sebahaya dari manusia atau hewan,” kata Rusli. O HERRY SUPRIYATNA

NERACA PERDAGANGAN INDONESIA-CHINA Periode: 2018 – 2019 (US$ Ribu) KETERSEDIAAN LAHAN PANGAN Jan-Nov Uraian TOTAL PERDAGANGAN MIGAS NON MIGAS EKSPOR MIGAS NON MIGAS IMPOR MIGAS NON MIGAS NERACA PERDAGANGAN MIGAS NON MIGAS

2018 72.670.066,4 3.010.801,2 69.659.265,2 27.132.234,1 2.724.143,7 24.408.090,4 45.537.832,3 286.657,5 45.251.174,8 -18.405.598,2 2.437.486,2 -20.843.084,3

2018 66.083.087,5 2.530.030,0 63.553.057,5 25.013.940,2 2.277.688,5 22.736.251,6 41.069.147,3 252.341,5 40.816.805,8 -16.055.207,2 2.025.347,0 -18.080.554,2

2019 66.161.952,5 2.117.980,3 64.043.972,3 25.369.699,6 1.832.843,3 23.536.856,3 40.792.252,9 285.136,9 40.507.116,0 -15.422.553,3 1.547.706,4 -16.970.259,7

Perubahan (%) 19/18 0,12 -16,29 0,77 1,42 -19,53 3,52 -0,67 13,00 -0,76 -3,94 -23,58 -6,14

Sumber: BPS, diolah Pusat Data dan Sistem Informasi, Kementerian Perdagangan

virus corona di Kota Wuhan, China, yang paling membahayakan tingkat kepanikan dan kekhawatiran tinggi di kalangan masyarakat Indonesia. Kepanikan dan rasa khawatir yang tinggi malah akan memperkeruh suasana yang ada. “Intinya masyarakat Indonesia jangan panik dan tetap waspada. Itu jauh lebih baik,” ujar dia. Selain itu, pemerintah justru

harus mengantisipasi persoalan rantai pasok yang kemungkinan terganggu akibat virus tersebut. Ekspor Indonesia ke China akan terganggu bahkan turun. “Kita harus mengkhawatirkan dampak ekonomi, barang dari Indonesia jadi tidak maksimal. Buah dan makanan yang masuk dari China tidak terlalu mengkhawatirkan,” kata dia. O HERRY SUPRIYATNA


Ekonomi

JUMAT, 31 JANUARI 2020 | Nomor 1951 Tahun VII

Bank Sentral AS Siaga Virus Corona WABAH virus corona di China telah memicu Bank Sentral Amerika Serikat (AS) Federal Reserve siaga. Kemungkinan virus tersebut menekan perekonomian domestik China sekaligus global. Gubernur The Fed Jerome Powell mengatakan, virus corona menimbulkan risiko baru terhadap pertumbuhan ekonomi China dan di tempat lain. Wabah seperti SARS di China ini telah menewaskan 170 orang dan ribuan lainnya jatuh sakit. Maskapai telah membatalkan penerbangan dan banyak bisnis tutup. Kasus tersebut bisa merusak perekonomian jika rantai pasok global dari China terganggu. “Jelas akan ada implikasi setidaknya dalam waktu dekat untuk pasokan dari China. Saya menebak untuk beberapa tetangga dekat mereka,” kata Powell di Washington, Rabu (29/1). Namun, kata dia, situasinya benar-benar dalam tahap awal dan sangat tidak pasti tentang seberapa jauh virus akan menyebar dan dampaknya ke ekonomi makro. “Kami sangat hati-hati memantau situasi.” Masih ada alasan “optimisme yang berhati-hati” tentang prospek global, kata Powell, tetapi tidak ada yang bisa dipastikan karena ketidakpastian terus berlanjut, termasuk dampak dari wabah virus. Komite Pasar Terbuka Federal (FOMC) mempertahankan suku bunga acuan stabil di kisaran target 1,5-1,75 persen, seperti yang diharapkan pada akhir pertemuan dua hari. Pembuat kebijakan juga mengisyaratkan ingin melihat inflasi AS sedikit lebih tinggi untuk mencapai target The Fed 2,0 persen. O AFP | DIDIK PURWANTO

Buffettology

Anda hanya perlu melakukan beberapa hal yang tepat dalam hidup selama tidak melakukan banyak kesalahan. Karya Mary Buffett dan David Clark, PT Gramedia Pustaka Utama, 2009.

Robot Ancam Pekerja tak Terampil Pengangguran nasional mencapai 7,05 juta orang.

Petugas menyelesaikan pekerjaan membersihkan jalan di kawasan Jalan Muh Yamin, Jakarta, Kamis (30/1). Petugas kebersihan salah satu profesi yang nantinya digantikan mesin pembersih.

JAKARTA (HN) Angkatan kerja yang memiliki keahlian terbatas berpotensi tergantikan beragam teknologi otomasi dan robot yang makin mudah diprogram untuk bekerja. Kemenko Bidang Perekonomian mencatat, setiap tahun angkatan kerja bertambah sekitar dua juta orang. Saat ini, angka pengangguran nasional mencapai 7,05 juta orang. Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia mengatakan, tenaga kerja dengan keahlian minim terancam terdisrupsi beragam kehadiran teknologi yang semakin canggih. Disrupsi teknologi di dalam pekerjaan tidak memandang status dan jenis kelamin apabila tidak segera meningkatkan produktivitas kerja lewat keahlian yang dimiliki. “Ini sudah terjadi dan sekarang semakin banyak yang tergantikan oleh robot,” kata Bahlil di Jakarta, Kamis (30/1). BKPM mencatat, tahun lalu penyerapan tenaga kerja terhadap lapangan kerja dari sekitar 960 ribu orang menjadi 1,03 juta orang atau tumbuh 7,68 persen (yoy). Investasi secara keseluruhan tahun lalu naik 12 persen menjadi Rp 809,6 triliun. Bahlil menilai, realisasi investasi dan penciptaan lapangan kerja masih belum seimbang. “Itu substansinya (disrupsi teknologi). Dulu belum ada teknologi yang menggantikan tugas ma-

PENDUDUK USIA 15 TAHUN KE ATAS MENURUT JENIS KEGIATAN UTAMA AGUSTUS 2015-2019

Sumber: Badan Pusat Statistik

nusia. Namun, sekarang penggunaan robot sudah banyak dan berteknologi tinggi,” ujarnya. Ketua Bidang Ketenagakerjaan Dewan Pimpinan Nasional (DPN) Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Harijanto mengatakan, peningkatan kualitas tenaga kerja mesti diawali perbaikan sistem pendidikan serta menggarap potensi vokasi secara serius dan benar. Selain itu, negara mesti segera memperbaiki iklim investasi di dalam negeri. “Waktu kita hanya maksimal 10 tahun (perbaikan). Jika tidak, bonus demografi bisa menjadi bencana,” katanya kepada HARIAN NASIONAL. Saat ini, perbaikan keterampil-

an menghadapi tantangan sarana-prasarana penunjang pelatihan, seperti keterbatasan Balai Latihan Kerja (BLK) berkualitas. Namun, pengusaha optimistis percepatan tenaga kerja ahli dapat terwujud lewat Omnibus Law Cipta Lapangan Kerja yang digagas pemerintah. “Tunggu saja setelah di DPR nanti (amandemen),” ujarnya. Ketua Departemen Komunikasi dan Media Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) Kahar S Cahyono mengatakan, disrupsi teknologi terhadap pasar ketenagakerjaan tidak hanya terjadi bagi tenaga kerja dengan kemampuan rendah. Bahkan, tenaga kerja dengan kemampuan

ahli di bidangnya juga terancam tergantikan oleh robot. “(Misalnya), pekerja yang punya keahlian tinggi perakitan komponen mobil. Kemampuannya tidak akan lagi terpakai begitu pekerjaannya digantikan robot,” katanya. Saat ini, serikat pekerja mempertanyakan upaya pemerintah untuk memproteksi tenaga kerja akibat peralihan teknologi. Selain itu, KSPI menilai Omnibus Law Cipta Lapangan Kerja memicu kerentanan pekerja dan berpotensi menghilangkan pekerjaan akibat fleksibilitas pasar kerja. “Omnibus law bukan solusi meningkatkan lapangan pekerjaan,” ujarnya. O KHAIRUL KAHFI

Perusahaan Minim Optimalkan Teknologi JAKARTA (HN) – Perusahaan dinilai belum banyak memanfaatkan kecanggihan teknologi, khususnya kecerdasan buatan (artificial intelligence). Padahal teknologi tersebut diklaim mampu memberikan solusi bagi pelaku bisnis. CEO Vutura Riztama Prawita mengatakan, baru 14 persen perusahaan menggunakan teknologi tersebut untuk mendongkrak bisnisnya. “Mereka masih skeptis terhadap teknologi, khususnya kecerdasan buatan,” ujar Riztama di Jakarta, Kamis (30/1). Menurut dia, penggunaan teknologi dinilai menghilangkan karyawan sebagai aset perusahaan. Padahal kecanggihan teknologi, khususnya kecerdasan buatan diklaim mampu meningkatkan produktivitas karyawan. “Banyak karyawan atau

pemimpin perusahaan berpikir tidak ada kerjaan lagi, padahal tidak seperti itu,” kata Riztama. Vutura, kata Riztama, menghadirkan asisten virtual yang tidak hanya mampu meningkatkan interaksi manusia dengan mesin. Namun juga memberikan solusi bagi pelaku bisnis untuk berkomunikasi secara mudah dan fleksibel dengan konsumennya. Aplikasi chatbot Vutura yang dikembangkan menggunakan teknologi kecerdasan buatan ini, ujar dia, memungkinkan pelaku bisnis di Indonesia dapat meningkatkan dukungan pelanggan dengan memanfaatkan teknologi chatbot dan manusia. Pelaku bisnis dapat berinteraksi lebih cepat dan baik, meningkatkan kepuasan pelanggan, dan dalam jangka panjang dapat

DOKUMEN | INSTANT VOXPP

Likuiditas

NASIONAL | AULIA RACHMAN

A7

Dari kanan, CEO Vutura Riztama Prawita, CEO Qiscus Delta Purna Widyangga, Digital Fundraising Manager BAZNAS Hafiza Elfira Nofitariani, dan Product Development Manager of LINE Dewanda Saputri saat talkshow di ajang IMPACT 2020 di Jakarta, Kamis (30/1).

meningkatkan pendapatan. “Di Indonesia, chatbot menjadi investasi teknologi yang sangat menjanjikan,” ujarnya. Product Development Manager of LINE Dewanda Saputri mengatakan, Indonesia termasuk negara yang terlambat dibandingkan negara lain dalam adopsi teknologi kecerdasan buatan, khususnya berupa chatbot. “Biasanya chatbot akan ba-

nyak dipakai pelaku usaha yang perlu admin banyak, seperti online shop,” kata Putri. Digital Fundraising Manager BAZNAS Hafiza Elfira Nofitariani mengatakan, chatbot akan mempermudah interaksi dengan donatur. “Kami akhirnya membuat Zavira (Zakat Virtual Assistant) yang akan membantu interaksi sekaligus edukasi tentang zakat.” O DIDIK PURWANTO


Nusantara Polisi Tangkap Muncikari di Tanjung Priok POLRES Pelabuhan Tanjung Priok mengungkap kasus prostitusi dan mengamankan satu mucikari perempuan berinisial AW (35) di wilayah Tanjung Priok, Jakarta Utara. “Saat penangkapan AW baru selesai mengantar seorang wanita ke hotel dan mendapatkan imbalan uang Rp 800 ribu,” kata Kapolres Tanjung Priok AKBP Reynold Hutagalung di Jakarta, Kamis (30/1). Pengungkapan kasus oleh Satreskrim itu berdasarkan laporan masyarakat dan pemantauan yang sudah dilakukan kepolisian. Penangkapan dilakukan, Rabu (29/1). Dalam operasinya, tersangka diperkirakan mampu meraup keuntungan hingga Rp1,5 juta per bulan dari profesi menjual pekerja seks komersial (PSK). z ANTARA

24 Penjagalan Unggas Jaktim Dipindahkan PEMERINTAH Kota (Pemkot) Jakarta Timur (Jaktim) merelokasi 24 tempat usaha pemotongan unggas jenis ayam di Kecamatan Matraman dan Pulo Gadung menuju Rawa Teratai, Kamis (30/1). “Karena unggas ini termasuk ancaman untuk warga, baunya luar biasa,” kata Wali Kota Jakarta Timur, M Anwar di Jakarta Kamis (30/1). Anwar mengatakan, proses relokasi telah melalui persetujuan Koperasi Unggas serta sejumlah warga di kawasan itu. Tempat relokasi pemotongan unggas di Rawa Teratai sedang dalam proses perampungan pembangunan melalui alokasi dana Pemprov DKI Jakarta.

Jangan Ganggu Aktivitas Warga di Monas JAKARTA (HN) – Proyek revitalisasi Monas sudah disetop hingga batas waktu yang belum ditentukan. Penting bagi Pemprov DKI Jakarta melakukan pembenahan agar material bangunan yang dihentikan tidak mengganggu masyarakat yang beraktivitas di Monas. “Kontraktor atau dinas bisa diperintahkan untuk melakukan itu,” ujar Pengamat tata kota dari Universitas Trisakti Yayat Supriyatna kepada HARIAN NASIONAL di Jakarta, Kamis (30/1). Yayat mengatakan, segala keputusan terkait proyek ini sangat bergantung pada penjelasan gubernur mengenai konsep revitalisasi Monas. Sehingga pada akhirnya Komisi Pengawas dapat memutuskan apakah proyek tersebut dapat dihentikan atau dilanjutkan. “Namun, pertanyaannya apakah buru-buru tidak? Apalagi dengan rencana adanya Formula E, kita kan tidak tahu. Formula E itu kan dalam waktu tiga bulan ke depan untuk menata Monas,” ujar Yayat. Sekretaris Daerah DKI Jakarta Saefullah mengatakan, berdasarkan sayembara desain, hasil akhir dari revitalisasi Monas tidak akan mengurangi Ruang Terbuka Hijau (RTH) di wilayah tersebut. Bahkan, ia justru mengklaim kawasan RTH yang

SEKITAR 8.100 warga Desa Cileuksa, Kecamatan Sukajaya, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, siap meninggalkan kampung halamannya atau eksodus setelah 11 dari total 14 kampung di Desa Cileuksa hancur karena longsor awal tahun 2020. “Jumlah 8.100 warga Cileuksa. Warga siap direlokasi, tapi dalam kondisi tanah itu aman. Warga yang penting ditempatkan di poisisi yang dinyatakan ahli geologi aman,” ujar Kepala Desa Cileuksa, Ujang Ruhyadi di Bogor, Kamis (30/1). Desa Cileuksa merupakan desa terdampak longsor paling parah di Kecamatan Sukajaya. Total pengungsi di desa tersebut mencapai 4.174 orang. z ANTARA

Aktivis Walhi melakukan aksi di depan gedung Balai Kota Jakarta Pusat, Kamis (30/1). Mereka mendesak agar proyek revitalisasi kawasan Monas tidak hanya dihentikan melainkan juga segera dikembalikan ke fungsi awal sebagai Ruang Terbuka Hijau (RTH).

ada akan jauh lebih besar. “Untuk hasil sayembara, RTH-nya menjadi 64 persen. Semoga yang saya sebut angka benar. Kemarin baru habis dihitung jadi naik 8 persen,” ujar Saefullah. Hal senada disampaikan Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta Mohamad Taufik. Dia mengatakan, konsep pembangunan revitalisasi Monas akan membuat kawasan tersebut lebih bagus lagi. Namun, dia mengakui, dalam pelaksanaan pembangunan, masih ada masalah terkait administrasi yang belum dipe-

nuhi oleh Pemprov DKI Jakarta. “Menurut saya, proyek ini tidak mungkin dihentikan. Kalau lihat konsepnya, jadinya bakal bagus. Cuma, menurut saya, administrasinya yang mesti diselesaikan prosedurnya,” ujar Taufik. Meskipun dalam penjurian sayembara revitalisasi Monas melibatkan Mensesneg, tapi persetujuan pembangunan harus melalui izin Ketua Pengarah Pembangunan sesuai Keputusan Presiden Nomor 25 Tahun 1995. “Sederhana sebenarnya. Gubernur sudah mengirimkan surat, tinggal menunggu jawaban, lalu

jalan lagi. Kan sementara pemberhentiannya,” ujar Taufik. Taufik juga mengatakan, pembayaran proyek revitalisasi Monas harus berdasarkan realisasi progres yang sudah dikerjakan kontraktor. Sebelumnya, PT Bahana Prima selaku kontraktor mengungkapkan, progres revitalisasi Monas sudah mencapai 88 persen. “Iya, makanya perlu ada yang nilai, ada yang mengukur progres pekerjaannya . Kalau saya sih sederhana. Ketika dia misalnya 80 persen, ya bayarnya 80 persen,” ujar Taufik . z SERUNI RARA JINGGA

Pasar Tradisional di Jakarta bakal Bebas Kantong Plastik

z ANTARA

Warga Desa Cileuksa Direlokasi

A8

HARIAN NASIONAL | AULIA RACHMAN

Kilas

JUMAT, 31 JANUARI 2020 | Nomor 1951 Tahun VII

Pembeli dan pedagang harus mendapat informasi jelas terkait aturan ini. JAKARTA (HN) Dinas Lingkungan Hidup (LH) DKI Jakarta akan mewajibkan pengelola pasar tradisional di Jakarta memberlakukan penggunaan kantong belanja ramah lingkungan (KBRL). Pelarangan tersebut diatur dalam Peraturan Gubernur (Pergub) Nomor 142 Tahun 2019 tentang Kewajiban Penggunaan Kantong Belanja Ramah Lingkungan di Pusat Perbelanjaan, Toko Swalayan, dan Pasar Rakyat. Kepala Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta, Andono Warih mengatakan, sinergi antara pemerintah daerah, pelaku

usaha, dan konsumen penentu keberhasilan penerapan kebijakan penggunaan kantong belanja ramah lingkungan. “Ini akan berlaku efektif mulai 1 Juli 2020 dan bakal efektif jika kita bergerak bersama,” ujar Andono di Jakarta, Kamis (30/1). Kepala Bidang Pengelolaan Kebersihan Dinas Lingkungan Hidup Edy Mulyanto mengatakan, pengelola pasar rakyat perlu melakukan sosialisasi dan pemberitahuan resmi kepada seluruh pelaku usaha, baik pedagang maupun pembeli yang berinteraksi di pasar-pasar. “Para pengelola perlu membuat surat edaran kepada setiap toko atau kios, melakukan sosialisasi, memastikan tidak ada tas belanja sekali pakai dan juga melakukan pengawasan,” ujar Edy. Edy mengatakan, baik pem-

beli maupun pedagang harus mendapat informasi yang jelas terkait hal ini. Ketika kedua pihak sudah saling memahami pentingnya pengurangan kantung plastik, Edy meyakini program pengurangan plastik dapat cepat terlaksana dengan baik. Direktur Eksekutif Gerakan Indonesia Diet Kantong Plastik Tiza Mafira mengapresiasi langkah berani Pemprov DKI Jakarta mengatur pasar swalayan dan pasar rakyat. Pasar rakyat, kata dia, memang cukup signifikan menghasilkan sampah plastik. “Itu langkah yang patut diapresiasi karena pasar rakyat pemain kunci juga dalam gaya hidup berbelanja masyarakat,” ujar Tiza. Tiza mengungkapkan, berdasarkan data World Bank, sekitar 400 ribu ton sampah plas-

tik masuk ke perairan Indonesia setiap tahun. Meskipun kantong plastik plastik hanya menyumbang 6 persen dari total produksi plastik, tapi jenis ini yang paling mencemari lingkungan karena sulit dikumpulkan dan diadaur ulang. Direktur Usaha dan Pengembangan Perumda Pasar Jaya Anugrah Esa juga mendukung kebijakan ini. Ia mengatakan, seluruh pasar tradisional yang dikelola Perumda Pasar Jaya akan diwajibkan menerapkan bebas kantong plastik plastik sekali pakai. “Kepada kepala pasar dan Manager Area Perumda Pasar Jaya, per 1 Juli 2020 seluruh pasar tidak ada lagi yang menggunakan kantong plastik sekali pakai serta segera mulai lakukan sosialisasi dan kampanye,” ujar Anugrah. z SERUNI RARA JINGGA


A9

Nusantara

JUMAT, 31 JANUARI 2020 | Nomor 1951 Tahun VII

Kilas

Korban Banjir Tapanuli Bertambah

PEMPROV Papua mendorong para pimpinan organisasi perangkat daerah (OPD) mempercepat pelaksanaan anggaran tahun 2020. Asisten II Sekretaris Daerah Pemerintah Provinsi Papua Barat Melkias Werinussa di Manokwari, Kamis, (30/1), menuturkan, dua hari lalu gubernur mengumpulkan seluruh pimpinan OPD untuk membahas pelaksanaan anggaran dan proses lelang pekerjaan tahun ini. “Bapak Gubernur merasa perlu mengundang para pimpinan OPD agar mempercepat proses pelelangan pekerjaan. Tidak seperti tahun lalu molor hingga Agustus,” kata dia. O ANTARA

Siswa SD Negeri di Bengkulu Menurun DPRD Kabupaten Rejang Lebong, Provinsi Bengkulu, menyebutkan jumlah siswa SD negeri di Bengkulu saat ini turun setiap tahun. Ketua Komisi I DPRD Rejang Lebong Hidayatullah di Rejang Lebong mengatakan, berkurangnya jumlah siswa SD negeri tersebut karena sekolah-sekolah itu kalah bersaing dengan sekolah swasta, baik yang berbasis keagamaan maupun umum. ”Dinas pendidikan harus cari solusi agar sekolah negeri kita kembali diminati masyarakat,”ujar dia Kamis , (30/1). O ANTARA

Dua Harimau Lahir di TMSBK Bukittinggi SEPASANG harimau sumatera (Panthera tigris sumatrae) lahir di Taman Marga Satwa dan Budaya Kinantan (TMSBK) Bukittinggi, Sumatera Barat, dan kini dalam kondisi sehat. Kepala Bidang TMSBK Ikbal mengatakan, sepasang anak harimau itu lahir pada 12 Desember 2019 dari induk bernama Dara Jingga dan jantan Bancah. “Kelahiran ini menambah jumlah harimau sumatera di TMSBK yaitu lima jantan dan lima betina dan jumlah koleksi satwa lebih dari 500 ekor,”kata dia di Bukittinggi, Kamis (30/1). Bagi Dara Jingga kelahiran tersebut merupakan yang ke enam kalinya sejak menghuni TMSBK diperkirakan pada 2013 lalu. O ANTARA

ANTARA | SENO

Papua Kebut Pelaksanaan Anggaran

Warga memindahkan sepeda motor pascabanjir bandang di Desa Kalisat, Kecamatan Ijen, Bondowoso, Jawa Timur, Kamis (30/1). Banjir bandang, Rabu (29/1), menyebabkan 215 rumah terimbas luapan lumpur.

Pemulihan Banjir Bondowoso Dikebut Gubernur Khofifah instruksikan segera perbaiki tanggul yang jebol. SURABAYA (HN) P e m p r o v Jawa Timur memastikan penanganan korban banjir bandang di Desa Sempol dan Desa Kalisat, Kecamatan Ijen, Kabupaten Bondowoso, terlaksana baik. Banjir bandang pada Rabu (29/1) siang mengakibatkan ratusan rumah terdampak. Genangan air bercampur lumpur juga melanda gedung SDN 1 Sempol sehingga proses belajar mengajar diliburkan. Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa langsung menyempatkan datang ke lokasi di kawasan lereng Gunung Ijen tersebut. Dia memastikan pengungsi dan infrastruktur yang rusak dapat segera ditangani. Khofifah juga memberikan bantuan dan berdialog dengan korban. Dari peninjauan itu, ia mendapatkan informasi ada tanggul jebol. Itu akan menjadi signifikan dampaknya jika tidak segera dipulihkan. Mantan Menteri Sosial itu minta semua stakeholder bekerja sama melakukan perbaikan. Ia mengatakan, pejabat Dinas Bina Marga Provinsi Jatim telah berkoordinasi dengan pejabat Dinas PUPR Kabupaten Bondowoso mengenai tanggul yang jebol. “Dari Dinas Sosial dan BPBD telah menyiapkan penanganan atau penyangga

tanggul jebol sementara,” tuturnya seperti dikutip Antara, Kamis (30/1). Gubernur berterima kepada bupati yang telah mengeluarkan SK Tanggap Darurat sampai 11 Februari 2020. Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) mencatat, ada 215 unit rumah terendam lumpur. Enam rumah ibadah, tiga jembatan, dan beberapa fasilitas desa ikut terendam banjir. Kepala Pusat Data, Informasi, dan Komunikasi Bencana BNPB Agus Wibowo mengatakan, penanggulangan akan difokuskan untuk pembersihan jalan dan rumah-rumah warga. “BPBD dibantu warga melakukan kerja bakti untuk membersihkan material lumpur,” kata Agus. Dua tenda pengungsi sudah dibangun untuk menampung sekitar 856 warga. Selain itu, kata Agus, satu dapur umum dan satu pos pelayanan kesehatan. “Pem-

KERUGIAN BANJIR BANDANG BONDOWOSO 214 UNIT RUMAH TERENDAM 6 UNIT MUSHOLA 1 UNIT PLENGSENGAN RUSAK BERAT 3 UNIT JEMBATAN RUSAK 3 UNIT RUMAH DINAS 2 UNIT BANGUNAN SD 1 UNIT KANTOR KECAMATAN 864 TERNAK KAMBING, SAPI, DAN KUDA BEBERAPA TITIK RUAS JALAN Sumber: BNPB

prov Jatim telah mengerahkan dua unit alat berat untuk membantu proses pembersihan material lumpur,” ujar Agus, Polda Jatim mengirimkan personel Direktorat Sabhara dan Satuan Brimob guna membantu korban. Komandan Satuan Brimob Polda Jatim Kombes Pol I Ketut Gede Wijatmika mengatakan, dua tim SAR dari Kompi 3 B sudah mulai bekerja sejak kemarin. “Hasil pantauan terakhir situasi aman terkendali. Tidak ada korban jiwa, tapi ada tiga orang dilarikan ke Puskesmas dengan kondisi luka ringan karena jatuh terpeleset,” kata Wijatmika. Kabid Humas Polda Jatim Kombes Pol Trunoyudo Wisnu Andiko mengatakan, Polda Jatim mengirimkan tim kesehatan lapangan dari Bidang Kedokteran dan Kesehatan (Dokkes). “Kami juga membangun posko tanggap bencana dan membantu proses pendataan korban serta membersihkan area yang terdampak banjir bandang,” kata Wisnu. Demi keamanan, PLN Unit Induk Distribusi (UID) Jatim memadamkan sementara sejumlah aliran listrik di wilayah yang terdampak banjir bandang, khususnya di Desa Sempol. Manajer KomunikasiPLNUnitIndukDistribusi Jatim Fenny Nurhayati mengatakan, target penormalan akan dilakukan secepatnya, maksimal 24 jam dengan catatan kondisi sudah terpantau aman. “Kami akan terus pantau kondisinya,”ujar Fenny. O SERUNI RARA JINGGA

MEDAN (HN) – BPBD Tapanuli Tengah berhasil menemukan satu korban banjir bandang yang terjadi Rabu (29/1) pukul 01.00 WIB akibat luapan Sungai Aek Siraha. Sebelumnya, ada sembilan orang yang dinyatakan hilang terbawa arus. Kemarin delapan korban sudah berhasil dievakuasi BPBD Tapanuli Tengah. “Bertambah menjadi delapan orang setelah tim gabungan berhasil menemukan satu korban lagi,” kata Sekretaris Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Tapanuli Tengah, Agus Haryanto, Kamis (30/1). Petugas BPBD, ia mengatakan, masih melanjutkan upaya pencarian korban banjir dan tanah longsor di daerah yang menghadapi dampak bencana. “Selama masa tanggap darurat yang ditetapkan Pemkab selama satu minggu ke depan,kami akan melakukan pencarian dan penyisiran,” katanya. Kepala BPBD Sumatera Utara, Riadil Akhir Lubis mengatakan, ada 700 kepala keluarga mengungsi. Ia menyebutkan, banjir dengan ketinggian mencapai sekitar 2 hingga 2,5 meter itu, merendam empat kecamatan dan tujuh desa/kelurahan di Kabupaten Tapanuli Tengah. Keempat kecamatan itu adalah Barus, Manduamas, Pasaribu Tobing, dan Andam Dewi. Tujuh desa/kelurahan yang terdampak adalah Desa Kampung Mudik, Desa Pasar, Desa Bunga Tanjung, Desa Kinali, Desa Ujung Batu, Kelurahan Batu Gerigis, dan Kelurahan Padang Masiang. Kepala Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika Dwikorita Karnawati mengingatkan kewaspadaan potensi terjadinya banjir pada Februari-Maret 2020 di sejumlah wilayah. Kepada wartawan di Jakarta, kemarin, dia menyebut sejumlah daerah berpotensi mengalami hujan di antaranya Banten, DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, DI Yogyakarta, Jawa Timur, Bali, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tengah, Sulawesi Tenggara, dan Papua. “Dalam waktu dekat hujan juga akan terjadi dengan intensitas tinggi pada kurun 31 Januari-5 Februari 2020 di Sumatera bagian Selatan, Jawa Barat, Jawa Tengah, dan Jawa Timur,” ujar Dwikorita. O ANTARA


Global Kilas

JUMAT, 31 JANUARI 2020 | Nomor 1951 Tahun VII

A10

Menlu Retno: Mendukung Palestina Amanat Konstitusi

GEDUNG Putih melarang mantan Penasihat Nasional Keamanan AS John Bolton untuk menerbitkan manuskrip bukunya. Surat resmi diberikan kepada Bolton pada 23 Januari, tapi baru terbuka untuk publik pada Rabu (29/1). Jika manuskrip diterbitkan, Bolton dapat didakwa melanggar undang-undang kerahasiaan negara. Manuskrip itu memuat percakapan Trump dengan Bolton terkait skandal Ukraina—alasan utama upaya pemakzulan Trump. Sang Presiden memberitahukan kepadanya, Agustus lalu, bahwa ia berniat menahan dana bantuan militer untuk Ukraina. Cara ini dilakukan agar Kiev mengorek keburukan bisnis Joe Biden, salah satu rivalnya untuk Pemilu Presiden 2020. O AFP | DANI WICAKSONO

Perawat Jerman “Racuni Bayi” dengan Morfin SEORANG perawat di Jerman ditangkap atas dakwaan meracuni lima bayi baru lahir dengan morfin, disampaikan Kepala Polisi Kota Ulm Bernhard Weber, Kamis (30/1). Kelima bayi berhasil diselamatkan berkat tindakan sigap rumah sakit tempat pelaku bekerja. Pelaku ditangkap setelah tim penyidik menemukan botol berisi ASI yang sudah dicampur morfin dalam loker pribadinya di Rumah Sakit Universitas Ulm. Kejahatan pelaku ditengarai terjadi pada 20 Desember. Lima bayi umur sehari hingga lima pekan tiba-tiba menderita sesak napas “nyaris serempak”. Pelaku membantah segala tuduhan. O AFP | DANI WICAKSONO

Pompeo Nilai Brexit Untungkan AS-Inggris MENTERI Luar Negeri AS Mike Pompeo memprediksi perceraian Inggris dan Uni Eropa akan menghadirkan keuntungan sangat besar bagi hubungan dagang London dan Washington. “Selama ini, kerja sama AS-Inggris dibatasi ketentuanketentuan dalam UE,” katanya dalam sebuah forum di London, Kamis (31/1). “Setelah Brexit, Anda akan lihat sendiri nanti keuntungan luar biasa yang bisa diraih kedua bangsa.” Inggris akan memasuki babak baru sebagai negara mandiri, yang tidak terikat keanggotaan UE, pada Jumat (31/1). Tepat tengah malam waktu Brussels. Perdana Menteri Boris Johnson menyambut antusias momen ini, yang akhirnya terwujud setelah Referendum Brexit pada 2016. “Ini peristiwa besar dalam sejarah bangsa. Momen harapan dan peluang,” katanya. Inggris-UE menyepakati periode transisi 11 bulan pasca-Brexit. O AFP | DANI WICAKSONO

JAKARTA (HN) – Menteri Luar Negeri Republik Indonesia Retno LP Marsudi, Kamis (30/1), kembali menegaskan dukungan terhadap kepentingan Palestina. Ia berharap penyelesaian masalah bangsa tersebut harus berlandaskan prinsip “solusi dua negara” dan menghormati hukum serta parameter yang disepakati masyarakat dunia. Pernyataan Retno menanggapi proposal perdamaian Timur Tengah yang diusulkan Presiden Amerika Serikat Donald Trump. Masyarakat dunia menilai paket rencana itu merugikan Palestina dan memihak Israel. “Jalan bagi Palestina untuk mencapai kemerdekaan yang mereka inginkan akan semakin terjal dan bergelombang. Namun, kita akan tetap konsisten mendukung Palestina. Ini amanat konstitusi,” kata Menlu Retno di Jakarta. Proposal Trump diumumkan di Gedung Putih, Selasa (28/1)

malam waktu setempat. Ia didampingi Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu. Isi proposal serta merta menuai pro dan kontra di mata publik internasional. Secara garis besar, Trump memberikan lampu hijau bagi negara Yahudi tersebut untuk mengontrol Yerusalem sebagai ibu kota negara. Padahal, daerah ini juga diklaim Palestina untuk dijadikan ibu kota di masa depan. Sang Presiden AS juga mengizinkan Israel menganeksasi kawasan strategis dan krusial Lembah Yordan –sepertiga wilayah Tepi Barat– serta lokasi permukiman Yahudi di daerah tersebut. Terkait Palestina, Trump menyetujui pembentukan “negara berdempetan”, tapi dengan batasan sangat ketat. Salah satunya syarat “demiliterisasi”, yang berarti Palestina dilarang memiliki angkatan bersenjata. Palestina boleh memilih wilayah tertentu di Yerusalem

Timur untuk dijadikan ibu kota, tapi lokasi itu harus berada di luar pagar keamanan Israel. Trump juga menjanjikan dana investasi bertahap hingga US$ 50 miliar. Palestina menolak mentahmentah proposal tersebut. “Konspirasi ini tidak boleh diloloskan. Kami akan membuang proposal itu ke dalam keranjang sampah sejarah,” seru Presiden Palestina Mahmud Abbas. Pengamat Internasional dari Centre for Strategic and International Studies (CSIS) Yohanes Sumarno menilai, rencana Trump akan sulit terealisasi meskipun AS selalu berpihak pada Israel. “Ini tetap tidak menyelesaikan masalah, karena Palestina sama sekali tidak tertarik,” kata Yohanes kepada HARIAN NASIONAL, kemarin. Ia memaklumi bahwa Trump hadir sebagai pihak penengah kebuntuan kedua negara dalam mencari solusi damai. Konflik Israel dan Palestina sudah ber-

langsung beberapa dekade. Terutama sejak kaum Yahudi itu mencaplok Tepi Barat dalam Perang Enam Hari 1967. Namun, tanpa respons positif dari Palestina, solusi ala Trump tidak akan mendapat titik temu. “Pada dasarnya dua pihak itu sudah tidak bisa berkompromi. Terlebih, proposal Trump berat sebelah dan sangat menguntungkan Israel,” ujar Yohanes. Kekuatan besar dunia menanggapi dengan sikap yang berbeda dan cenderung hati-hati. Kemenlu Prancis dan Inggris menyambut baik “upaya” Trump dan akan mengkaji dengan cermat usulan tersebut. Arab Saudi mengapresiasi, tapi menyerukan dialog langsung Palestina dan Israel sebagai tindak lanjut solusi tersebut. Berbanding terbalik, Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan menegaskan tawaran Trump “benar-benar tidak bisa diterima”. O RAHMI YATI ABRAR

Hari Paling Mematikan di China Sehari 38 pasien baru corona meninggal dunia. WUHAN (HN) China melaporkan lonjakan terbesar dalam sehari terkait korban tewas akibat virus corona baru. Tercatat 38 pasien kehilangan nyawa dalam 24 jam hingga Kamis (30/1). “Satu penderita tewas di Hubei, sisanya di Wuhan,” terang Komisi Kesehatan Nasional China dalam siaran pers harian, seraya menyebut virus menyebar hingga 31 daerah setingkat provinsi. Total korban jiwa mencapai 170 orang, terhitung sejak pengumuman kemunculan virus pada 31 Desember 2019. Jumlah penderita yang positif terjangkit virus pun membengkak mencapai 7.711 orang—sehari sebelumnya masih di kisaran 5.600. Angka tersebut belum termasuk sekitar 81 ribu pasien yang sedang diperiksa intensif untuk memastikan tertular atau tidak. Virus telah menyebar sampai lebih dari 15 negara. Sejauh ini, belum ada korban jiwa di luar China. Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), yang sebelumnya enggan menerapkan status darurat kesehatan global, akhirnya memperingatkan seluruh negara untuk “waspada tinggi”. Namun, beberapa negara atau perusahaan sudah mengevakuasi sejumlah warganya dari kota-kota sumber virus. Sebagian mengeluarkan imbauan menghindari kunjungan ke China, sebagian lain mener-

apkan larangan masuk untuk pengunjung dari Wuhan. Belasan maskapai internasional pun menghentikan sementara layanan penerbangan ke China mulai Rabu (29/1). Korea Utara, Mongolia, dan terkini Rusia memutuskan menutup perbatasan darat untuk menghindari penyebaran virus. Beijing sendiri mengambil langkah ekstrem dengan mengarantina lebih dari 50 juta orang di Wuhan dan kota-kota sekitarnya dalam lingkup Provinsi Hubei. Isolasi belasan kota ini berlangsung sejak 23 Januari. Terpisah, Jepang mengumumkan tiga dari ratusan warga yang dievakuasi dari Hubei terbukti positif terjangkit virus. Dua dari tiga pasien tidak menunjukkan gejala sakit. Pengungkapan ini memunculkan kekhawatiran besar. Pasalnya, lebih dari 400 warga yang dievakuasi via penerbangan dua kloter diperbolehkan pulang ke rumah masing-masing dengan syarat “mengarantina diri sendiri”. Syarat itu ditempuh karena, sepengakuan pemerintah, hukum di Jepang tidak mengatur tentang pemeriksaan atau karantina wajib. Padahal, negara-negara lain yang sudah atau berniat mengevakuasi warga telah menyiapkan tempat khusus untuk karantina. “Ini situasi baru bagi kami,” kata Menteri Kesehatan Jepang Katsunobu Kato kepada parlemen, menjawab kritik keras dari kalangan masyarakat. O AFP | DANI WICAKSONO

AFP | FILIPPO MONTEFORTE

Manuskrip Bolton Dikategorikan “Rahasia”

Kapal pesiar Costa Smeralda berlabuh di tepi Pelabuhan Civitavecchia, 70 km di utara Roma, Italia, Kamis (30/1). Lebih dari 6.000 turis di Costa Smeralda dilarang turun karena harus menjalani cek medis di kapal tersebut setelah dua penumpang China mengalami demam - salah satu indikasi gejala terjangkit virus corona baru dari Wuhan. Uji laboratorium untuk memastikan keduanya tidak tertular virus.

PENYEBARAN VIRUS “2019-NCOV”

4

20 Januari China (pusat epidemi) Korea Selatan Jepang Thailand

17

28 Januari Hong Kong Jerman Malaysia

negara atau teritorial

Kamboja Australia Kanada

10

24 Januari Amerika Serikat Singapura Vietnam Nepal Taiwan Prancis

22

30 Januari

Makau Finlandia India Sri Lanka

Uni Emirat Arab Filipina


HARIAN NASIONAL | www.harnas.co

JUMAT, 31 JANUARI 2020 | Nomor 1951 Tahun VII

EVENT

EVENT

AGENDA KONSER GREEN DAY DI SINGAPURA MASIH AMAN » A14

KIU MERIAHKAN IMLEK DI BENGKALIS » A15

L

ingkungan dinilai andil memengaruhi karakter seseorang. Sebab, kehidupan sosialnya terbentuk dari beragam faktor, mulai dari pola asuh orangtua, kondisi dalam keluarga, eksistensi tetangga, perjumpaan dengan orang lain, hingga teman sepermainan. Namun, untuk urusan kepribadian, itu lain cerita. Seiring perjalanan waktu dan pengalaman yang semakin berwarna, kita akan mengenali orang-orang dengan kepribadian berbeda. Siapa pun dapat menjadi pribadi yang baik, buruk, sukses, atau bahkan gagal dalam bersosialisasi, apa pun karakternya.

Jadi, segala kemungkinan bisa terjadi karena tak semua orang mampu menyadari kepribadian dari dalam dirinya. Bila ternyata kepribadiannya dianggap buruk, itu dapat menimbulkan efek yang sangat besar dalam perkembangan kehidupan sosial seseorang. Ucapan atau tindakan yang meluap-luap dengan

emosi, misalnya, berakibat pada ketidaknyamanan orangorang di sekitarnya. Perasaan tidak nyaman terhadap situasi tersebut dapat mengurangi tingkat kepercayaan diri orang lain dan ini berpotensi merugikan mereka. Psikolog klinis Firman Ramdhani menyebutnya toxic people, yakni mereka yang dapat menimbulkan suasana

tidak nyaman. Tipikal orang seperti ini, kata dia, biasanya tidak ingin mendengarkan pendapat orang lain dan berperilaku superior. “Dapat dikatakan, toxic people itu, ketika orang tersebut berbicara atau berperilaku, ucapannya merendahkan orang lain. Tidak memedulikan perasaan orang-orang di sekitarnya,

sehingga nggak nyaman ngobrol sama dia,” ujarnya kepada HARIAN NASIONAL di Jakarta, Senin (27/1). Menurutnya, orangorang dengan perilaku toxic cenderung memang menyebalkan dalam kehidupan. Namun, uniknya, perilaku ini kadang kali dapat diandalkan untuk gaya kepemimpinan seseorang. Firman menjelaskan, “Orang yang dikenal toxic pasti langsung mengarah pada hal negatif. Namun, sebenarnya kepribadian ini tetap ada sisi positifnya. Dengan kepribadian yang tidak mementingkan perasaan orang lain, memungkinkan seseorang membuat keputusan.” O LANGGENG PUJI KUSDIANTORO


Health

JUMAT, 31 JANUARI 2020 | Nomor 1951 Tahun VII

A12

B

erhadapan dengan orang yang mendapat label toxic memang tidak mudah. Apalagi kalau orang tersebut berasal dari kalangan terdekat seperti keluarga, teman, rekan sekantor, atau bahkan atasan dalam dunia kerja. Apa pun ucapan dan perilakunya tidak menyenangkan. Tak heran, bila berada dalam lingkungan tersebut, “korban”-nya selalu merasa tidak sesuai, merasa ada yang salah, sehingga membuatnya rentan mengoreksi diri. “Selayaknya orang-orang yang ‘mengganggu’ dalam kehidupan kita pasti akan menimbulkan perilaku apatis terhadap orang tersebut. Sehingga kita akan selalu merasa tertekan jika berhadapan dengannya,” ujar psikolog klinis Firman Ramdhani kepada HARIAN NASIONAL di Jakarta, Senin (27/1). Firman menjelaskan, terdapat beberapa ciri orang berperilaku toxic. Salah satunya, mementingkan diri sendiri. Imbasnya, toxic people cenderung meluapkan emosi dengan meledak-ledak tanpa mementingkan keadaan lingkungan sekitar. “Perilaku toxic seperti ini biasanya dapat dengan mudah kita temui. Di sekitar kita pun pasti ada orang seperti ini. Mereka merasa paling benar melalui ucapan yang

menyinggung perasaan orang lain,” ujarnya. Itulah yang kemudian menjadi ciri lain toxic people. Yakni, tidak bertanggung jawab atas perasaan orang lain. Orang seperti ini, kata Firman, cenderung menilai segala sesuatu melalui perspektif pribadi, sehingga dia seperti hakim yang dapat menentukan suatu perkara. “Toxic people sepertinya mati rasa dan sulit berempati. Ia akan selalu menggerutu setiap kali terjadi masalah dan melampiaskannya dengan emosi,” tuturnya. Pun ketika melakukan kesalahan, toxic people tidak akan mengakui ataupun berbesar hati meminta maaf. “Sebaliknya, orang seperti ini akan menganggap kesalahannya disebabkan oleh orang lain.” Deteksi Dini Sebenarnya, selalu tanda-tanda khusus ketika berhadapan dengan orang seperti itu. Cara paling mudah mengetahuinya adalah ketika kita merasa lelah jika berbicara dengan orang tersebut. Selain itu, toxic people terkenal dengan perilaku nonverbal yang berlebihan. Menurut Firman, jika ada tanda, ada pula langkahlangkah untuk menyikapi mereka. Cara yang paling sederhana adalah dengan

menyiapkan berbagai kegiatan yang dapat menekan tindakan serta perilaku toxic tersebut. “Sebenarnya dapat dilakukan dengan langkah yang sesuai untuk menyikapinya. Tidak perlu memikirkan apa yang dikatakan, tetapi kerjakan sesuatu yang bisa kita kerjakan,” tegasnya. Perilaku toxic lainnya adalah menyalahkan orang lain atas perbuatannya. Tak heran, mereka dapat memutarbalikkan fakta dan bersikap sebagai korban. Firman menyadari, akan lebih cepat dan mudah dengan mengiyakan atau tersenyum demi menghindari konflik. Namun, kata dia mengingatkan, sikap seperti ini justru akan jadi bumerang. Membuat mereka semakin sering melakukannya. Karena itu, penting untuk memastikan toxic people tahu bila kita tidak setuju dengan pendapat mereka. “Tentu, hindari ungkapan-ungkapan menuduh langsung, berbicaralah dengan tenang mengenai ketidaksetujuan itu,” terangnya. “Meskipun kemungkinan mereka tidak akan mendengar pernyataan kita, cara ini setidaknya membuat toxic people berpikir ulang untuk mengganggu di lain waktu,” kata pendiri Altru Indonesia itu, menambahkan. O LANGGENG PUJI KUSDIANTORO

PENILAIAN terhadap diri sendiri adalah sesuatu yang dianggap wajar. Dalam prosesnya, tidak menutup kemungkinan seseorang merasa dirinya memiliki ciriciri toxic people. Psikolog klinis Firman Ramdhani mengatakan, toxic people sebenarnya merupakan ketentuan baru yang berbeda dari konteksnya di bidang akademis dan klinis. Sehingga belum ada penelitian tentang teori dan konsep sebenarnya. “Istilah toxic people ini baru muncul beberapa tahun ke belakang. Seperti halnya bullying, dulu kita semua pernah merasakan perlakuannya, tapi ketentuannya baru dirasakan sekarang. Sehingga orang-orang saat ini lebih sadar tentang hal tersebut,” ujarnya kepada HARIAN NASIONAL di Jakarta, Senin (27/1).

personality). Kedua, antisocial personality— bukan anti-bersosialisasi melainkan perilaku yang tidak memedulikan atau melanggar hak asasi orang lain. Ketiga, emosi yang berlebih (borderline personality). Perilaku toxic dapat dipicu berbagai hal, mulai dari masalah pribadi hingga tuntutan dari luar, termasuk tuntutan pekerjaan. Secara sadar atau tidak, ini bisa “mengganggu” dalam menjalankan tugas. Namun, orang yang berperilaku toxic tidak selamanya akan mengalami keadaan ini. Mereka dapat berbeda sikap ketika bersama orang-orang yang dianggapnya lebih superior. “Sering disamakan dengan bipolar karena emosinya cepat naik dan turun. Namun, sebenarnya ini hanya gangguan

Menghadapi toxic people, agar kita tidak selalu merasa salah, dapat melakukan sesuatu yang baik untuk diri sendiri... Cara yang paling sederhana, terus berpikir positif! HARNAS| LANGGENG

PSYCHOLOGYTODAY

KENDALIKAN DIRI, UBAH PERSEPSI

FIRMAN RAMDHANI | PSIKOLOG KLINIS

Firman menjelaskan toxic people sebagai sebuah personality. Sesuai namanya, kepribadian selalu berdampingan antara kelebihan dan kekurangan. “Jika mencari definisi tentang toxic people di laman internet, pasti akan menemukan langsung ke arah negatif. Sementara ini pasti ada sisi positifnya. Sebab, pada dasarnya ini tidak dipelajari di dunia pendidikan. Kami menyebutnya popular terms dan baru mulai ada risetnya,” kata dia. Menurutnya terdapat tiga hal yang paling menonjol ketika orang dicap toxic. Pertama, orang tersebut ingin dianggap penting (narcissistic

kepribadian. Mereka yang toxic akan diam atau bahkan tidak berkutik saat berada dalam situasi bersama orang yang lebih superior,” jelas Firman. Sumber dari masalah kepribadian adalah tentang mengontrol emosi. Termasuk perilaku toxic yang mengakibatkan mereka dengan mudah menjadi orang yang tidak menyenangkan. Hal yang dapat dilakukan jika merasa diri sebagai toxic people adalah mencari dukungan. Bisa dengan orang terdekat, mencari kesenangan, terapi, pelatihan, atau bahkan ke pemuka agama. O LANGGENG PUJI KUSDIANTORO


A13

Entertainment

JUMAT, 31 JANUARI 2020 | Nomor 1951 Tahun VII

D

4 MARK FISCHBACH = MARKIPLIER (US$ 14 JUTA) Mark membangun minat pengikutnya dengan reaksi humor, over-the-top untuk video game horor seperti Amnesia: The Dark Descent. Selain itu, dia merilis orisinal film YouTube petualangan musim gugur lalu dengan judul A Heist with Markiplier. 5 MICHAEL GRZESIEK = SHROUD (US$ 12,5 JUTA) Tidak terikat pada satu game telah membuat Michael Grzesiek menjadi

AFP | FILES

dari ratusan gamers online yang memanfaatkan pengaruh streaming dan budaya game. Merek-merek seperti Monster Energy, Postmates, dan State Farm bahkan bersedia menopang rasa penasaran menjangkau audiens milenial di seluruh dunia. eMarketer memperkirakan bahwa sponsor dan biaya iklan khusus game akan mencapai US$ 3,3 miliar pada 2019. Streamer terbesar menopang pendapatan itu dengan mengumpulkan langsung dari followers mereka, termasuk “memberi tip” pembayaran langsung atau membayar langganan (premium) yang dibagi para pemain dalam platform

1 TYLER BLEVINS = NINJA (US$ 17 JUTA) Gamer papan atas ini ada di mana-mana pada 2019, mulai dari kaleng Red Bull di toko bahan makanan hingga tempat tidur di Walmart, juga bintang iklan NFL. Sementara jumlah penontonnya turun, itu tidak berpengaruh dengan dukungan dari Adidas, Red Bull, dan desainer pakaian dalam PSD. Kesepakatan eksklusivitasnya dengan Microsoft membantu membentuk kembali lansekap livestreaming.

favorit penerbit game besar seperti Electronic Arts, Ubisoft, dan Activision Blizzard. Mantan pemain pro ini juga memiliki lini pakaian yang besar dengan merek game Jinx. 6 DANIEL MIDDLETON = DANTDM (US12 JUTA) Daniel Middleton menimbulkan sensasi di seluruh dunia karena video Minecraft-nya yang populer, sehingga mengumpulkan 22,4 juta subscribers. Pada 2019, ia melakukan tur untuk pengalaman film interaktif yang

seperti Twitch and Mixer. Pada puncaknya, Blevins menghasilkan lebih dari US$ 500 ribu per bulan, membagi US$ 4,99 biaya premium yang dibayarkan penggemar ke Twitch. Tiga bulan setelah Ninja menandatangani kontrak dengan Mixer, Michael ‘Shroud’ Grzesiek—mantan pemain Counter-Strike: Global Offensive pro yang pensiun pada 2018— mengikuti jejaknya. Kedua gamer ini mereguk keuntungan dari Microsoft yang putus atas mendongkrak pamor Mixer. Ia tertinggal dari Facebook, YouTube, dan Twitch untuk urusan total jam bermain. Sulit disangkal, permainan

Sehingga masa-masa indah tampaknya terus berlanjut. Bulan ini pembuat Fortnite, Epic Games, merilis avatar Ninja dalam game yang bisa dimainkan oleh para penggemar. 2 FELIX KJELLBERG = PEWDIEPIE (US$ 15 JUTA) Seorang YouTuber top, Felix Kjellberg, mengumumkan akan mengambil istirahat dari situs ini setelah satu tahun yang penuh gejolak. September lalu dia berjanji membayar US$ 50 ribu kepada Anti-Defamation League untuk

disebut The Contest. 7 EVAN FONG = 7 VANOSSGAMING (US$ 11,5 JUTA) Drama komedi Fong telah menarik 24,9 juta pelanggan dan memiliki 1,6 miliar tampilan di YouTube pada 2019. Dia sudah terkenal selama beberapa waktu sekarang, membintangi sebagai pemburu monster di Paranormal Action Squad, serial kartun premium 2016 pada platform yang sama. 8 SEAN MCLOUGHLIN = JACKSEPTICEYE (US$ 11 JUTA)

game profesional masih di zaman antah-berantah. Sebab belum ada badan pemerintah yang mengawasi situs-situs streaming. Tak heran, bukan jaminan orang-orang yang paling bising (membuat keributan) adalah yang piawai bermain game. Felix ‘PewDiePie’ Kjellberg telah kehilangan kemitraannya karena video rasis. Namun, audiensnya tetap mengikuti sepak terjang gamer Swedia ini. Toh, meski sibuk di game, ia tetap menjadi selebriti dengan subscriber individu terbanyak di YouTube. Sementara itu, Blevins sendiri terjebak dalam kontroversi setelah pada Agustus 2018 ia mengatakan tidak akan muncul di layar kaca bersama perempuan lantaran ogah menggegerkan jagat game dengan skandal dan isu. Kontroversi ini di sisi lain menjadi berkah baginya untuk mendapat pundipundi dolar lebih banyak. Pengumuman Mixer tentang kesepakatan dengan Ninja memiliki nuansa acara pers agensi liga bebas utama dan memicu pengejaran bakat yang tinggi. Menurut TwitchTracker, Blevins memiliki sekitar 250 ribu pelanggan premium pada Maret 2018 dan setahun kemudian turun menjadi sekitar 20 ribu. Sejak itu, platform termasuk Facebook, YouTube, dan Caffeine telah mendapat tanda tangan lebih banyak gamer untuk penawaran eksklusif termasuk Jeremy ‘Disguised Toast’ Wang, Jack ‘CouRage’ Dunlop, dan Rachell ‘Valkyrae’ Hofstetter. O LANGGENG PUJI KUSDIANTORO

“melewati” kontroversi anti-Semitnya. Kemudian, ia tiba-tiba membatalkan donasi setelah protes dari basis penggemarnya. Namun, Kjellberg tetap sepopuler sebelumnya, dengan menarik 4,5 miliar penonton pada 2019. 3 PRESTON ARSEMENT = PRESTON (US$ 14 JUTA) Sebagai pemain Minecraft dan vlogger yang populer, Preston juga menghadirkan tujuh angka setiap tahun. Sehingga mampu menampung Minecraft versi khusus dengan pengeluaran dalam game.

INSTAGRAM

GAMERS BERPENGHASILAN TERTINGGI

Uniknya, tak satu pun dari mereka tercatat dalam daftar sebab kompetisi. Karena mereka sudah jadi selebriti. Berkah sponsor, salah satunya. Ninja yang telah menjadi pemain pro sejak game Halo 3 pada 2009 dan membuat beberapa brand ternama tertarik. Di antaranya minuman ringan Red Bull. Juga Adidas yang punya rilisan sneakers Ninja. Tahun lalu, Ninja juga tampil di The Tonight Show with Jimmy Fallon, The Daily Show with Trevor Noah, dan tampil sebagai vokalis tamu di The Masked Singer yang disiarkan Fox. Ninja hanyalah salah satu

AFP | JOHN L

10

Sepuluh pemain game dengan pendapatan gabungan lebih dari US$ 120 juta pada 2019.

AFP | ANGELA WEISS

alam permainan video game profesional, menang bukanlah segala-galanya. Pemain Fornite Tyler ‘Ninja’ Blevins menghasilkan US$ 17 juta tahun lalu. Angka ini cukup mengantarkannya pada peringkat pertama gamer berpenghasilan tertinggi di dunia. Namun, faktanya, untuk urusan kompetisi pemain 28 tahun itu memenangkan kurang dari US$ 100 ribu. Ninja bahkan tidak memenuhi syarat untuk ajang Fortnite World Cup yang kali pertama diadakan di Stadion Arthur Ashe, New York, Amerika Serikat, Juli 2018. Padahal, kompetisi itu menawarkan hadiah utama sebesar US$ 3 juta. Fenomena ini bermunculan bukan tanpa alasan. Gamer berpenghasilan tinggi bukan karena mereka seorang atlet, melainkan influencer. Mereka menghasilkan pendapatan dengan memanfaatkan followers di platform online. Juga endorsement, bayaran per job, dan sponsor. Ninja memiliki 2,8 juta pengikut di Mixer, sebuah platform streaming game baru dari Microsoft. Raksasa teknologi itu diperkirakan menggelontorkan dana US$ 30 juta selama tiga tahun di sana. Gamer berambut biru ini memiliki 22,7 juta subscriber tambahan di YouTube dan 14,9 juta followers di Instagram. Seperti dilansir Forbes, Rabu (29/1) waktu AS, secara keseluruhan terdapat 10 pemain berpenghasilan tinggi. Bila digabungkan, mereka memiliki 270 juta followers di YouTube, Twitch, dan Mixer. Alhasil, total pendapatan mereka menembus angka US$ 121 juta tahun lalu.

Dengan 23,2 juta subscribers, McLoughlin adalah YouTuber paling populer di Irlandia yang mengunggah video di berbagai permainan. Pada akhir 2018, ia memulai membuat brand pakaian dengan sesama gamer yang berkarier di YouTube, Mark “Markiplier” Fischbach. 9 TIMOTHY BETAR = TIMTHETATMAN (US$ 8 JUTA) Gya komedi di game Fortnite menjadikannya favorit dengan brand dari Reese hingga Bud Light. Ia juga bermain dan menjadi komentator untuk

pertandingan NFL Night Football di Twitch. Pada akhir tahun, ia menandatangani kesepakatan streaming eksklusif dengan platform tersebut. 10 NICK KOLCHEFF = NICKMERCS (US$ 6 JUTA) Nick Kolcheff membuat namanya besar dengan memainkan Fortnite dengan controller, yang dianggap lebih menantang daripada menggunakan keyboard dan mouse. Ini mengantarkannya menjadi streamer kesepuluh yang paling banyak ditonton pada 2019.


Event

JUMAT, 31 JANUARI 2020 | Nomor 1951 Tahun VII

Skandal Polanski Bayangi Cesar Awards Ke-45 penghargaan bergengsi yang dikenal sebagai ‘Oscars’-nya Prancis, Cesar Awards, tahun ini menuai kontroversi. Barisan feminis “berteriak” setelah mengetahui film garapan Roman Polanski An Officer and a Spy menempati posisi teratas, dengan total 12 nominasi. Polanski diketahui berstatus buron di AS sejak 1978 atas kasus dugaan pemerkosaan terhadap perempuan di bawah umur. Direktur akademi perfilman Prancis Alain Terzian mengatakan, mereka tidak dalam posisi “menghakimi” seseorang ketika memberikan penghargaan ini. Namun, seleksi mereka

dikecam. Menteri bidang kesetaraan, kelompok feminis, dan kritikus film angkat suara. “Jika perkosaan itu seni, berikan semua piala Cesar kepada Polanski,” demikian pernyataan kelompok Osez le feminisme (Dare to ne Feminist), seperti dinukil dari AFP, Kamis (30/1). “Karena apresiasi pada pemerkosa dan predator anak sama artinya membungkam korban,” lanjutnya. Sebelumnya, Menteri Bidang Kesetaraan Prancis Marlene Schiappa sempat mempertanyakan hal ini. “Sebenarnya ‘pesan’ apa yang ingin mereka (Cesar Awards) sampaikan? Jelas sekali,

industri perfilman Prancis punya posisi yang tegas bila bicara tentang seksisme dan kekerasan seksual.” “Saya tidak yakin dalam hal ini mereka menghargai perempuan, khususnya korban, yang telah buka suara,” tambahnya. Namun, Menteri Kebudayaan Prancis Franck Riester punya pendapat berbeda. Menurutnya, penyelenggara Cesar Awards ‘bebas’ menentukan pilihan terkait nominasi. Ia bahkan menyatakan komitmen dan dukungan pada kebebasan kreativitas. “Tanpa sedikit pun mengurangi upaya untuk memerangi segala bentuk perilaku seksis dan kekerasan

INSTALASI SERBABRITNEY Pengunjung berjalan melewati instalasi majalah Rolling Stone dengan sampul Britney Spears di toko pop-up The Zone, Los Angeles, California, Rabu (29/1) waktu AS. Ekshibisi untuk merayakan karier musisi yang tenar era 1990-an tersebut dibuka mulai Jumat (31/1) hingga 26 April 2020.

AFP | FREDERIC J BROWN

DAFTAR nominasi ajang

A14

seksual,” kata Riester. Polanski didapuk sebagai sutradara terbaik dan memenangi Critics’ Prize di ajang Festival Film Venesia, Agustus 2019, untuk An Officer and a Spy. Film ini ‘meledak’ di

box office meski gelombang protes menerpanya. Beberapa pemutaran terpaksa dibatalkan setelah demonstran menduduki sejumlah bioskop. Publikasi film juga sempat dihentikan lantaran klaim fotografer

Prancis, Valentine Monnier, bahwa dirinya pernah menjadi korban sutradara. Peristiwa itu terjadi pada 1975. Malam penghargaan Cesar Awards ke-45 digelar di Paris, 28 Februari 2020. O DEVY LUBIS

AFP | JAMIE SQUIRE

Netflix Garap “One Piece” Versi Live-Action

Agenda Konser Green Day di Singapura Masih Aman WABAH virus corona membuat warga dunia waspada. Tak heran, sejumlah event dan festival ditunda atau dibatalkan untuk mengantisipasi segala kemungkinan. Bintang legendaris Andy Lau membatalkan 12 show di Hong Kong. Sementara koleganya, Leon Lai, menunda dua show di Makau. Tak hanya di China dan Hong Kong, virus ini pun “mengganggu” jadwal konser musik di Singapura 2020. Salah satunya, penyanyi Hong Kong Miriam Yeung yang batal manggung pada 8 Februari mendatang. Namun, seperti dilaporkan The Strait Times, Rabu (29/1), sejauh ini sebagian besar konser tetap akan digelar sesuai jadwal. Hanya, penyelenggara memastikan mereka akan terus memantau perkembangan situasi. Terkait pembatalan konser Yeung, pihak pro-

motor mengatakan mustahil berkeras menghelat konser, mengingat lalu lintas penerbangan dari dan ke China yang tidak kondusif dan semua orang diliputi ketakutan yang sama. Akan tetapi, pada hari yang sama, konser grup musik Korea Selatan Winner tetap dilangsungkan. Got7 juga tidak mengubah jadwal konser mereka, 22 Februari. Singapore Rockfest II juga dipastikan mengguncang pada 4 Maret. Band Irlandia, Stiff Little Fingers, pada 13 Februari. Promotor menyatakan 100 persen percaya otoritas Singapura mampu meminimalisasi bahaya virus dari Wuhan itu. “Wabah SARS pada 2003 membuat kami harus membatalkan konser Joe Satriani dan Dionne Warwick. Saya rasa sekarang mereka jauh lebih siap,” demikian promotor. O DEVY LUBIS

SERIAL komik manga Jepang One Piece jadi sorotan. Aksi seru beserta tingkah kocak Luffy ‘Si Topi Jerami’ dan kawankawan diadaptasi Netflix dalam wujud live-action. Pada Rabu (29/1) waktu AS atau Kamis (30/1) WIB, Variety melaporkan, Netflix menggandeng Tomorrow Studios untuk proses penggarapan alih wahana proyek ini—10 episode pertama. Studio itu sendiri juga memproduksi

seri adaptasi manga Cowboy Bebop (belum dirilis) dan cerita orisinal dari penerbit Shueisha. One Piece, manga ikonik ini bercerita tentang kisah petualangan sekelompok bajak laut karangan Eiichiro Oda. Cerita berpusat pada sosok Luffy yang berkelana dan menjadi kapten bajak laut. Bersama temantemannya, ia mengarungi lautan berburu harta karun legendaris One Piece. Peluncuran film ini nan-

tinya akan menggenapi 14 judul serial Netflix yang diadaptasi dari film animasi, bersama serial anime yang saat ini memasuki musim ke-20. Selain itu, mereka juga akan menggarap beberapa serial terbaru, dengan dukungan Steven Maeda yang pernah memproduseri XFiles dan Lost. Juga Matt Owens, sosok di balik sukses Agents of S.H.I.E.L.D. Rilis pada 1997, cerita Oda yang ikonik dan sa-

ngat populer itu kali pertama diterbitkan di majalah mingguan Jepang, Shonen Jump. Sejak itu hingga Januari 2020, manga One Piece terjual lebih dari 462 kopi dalam sirkulasinya di 43 negara dunia. Fakta ini menjadikannya manga terlaris dalam sejarah. Pada 2015 manga itu mencatat Guinness World Record, sebagai serial komik yang paling banyak dicetak ulang dari satu pengarang. O DEVY LUBIS

REKRUTM REKRUTMEN

PRAMUGARI

IS!

GRAT

Terbang dan Berkarir Bersama Kami

Persyaratan:

1. Warga Negara Indonesia 2. Wanita, berpenampilan menarik 3. Minimal tinggi badan 158 cm dengan berat badan proporsional 4. Pendidikan minimal SMA/SMK semua jurusan 5. Usia minimal 18 tahun dan maksimal 25 tahun 6. Diutamakan dapat berbahasa inggris 7. Berkelakuan baik, energik dan ramah

Keuntungan:

1. Kandidat yang sesuai kualifikasi akan ditempatkan pada maskapai dibawah naungan Lion Air Group (Lion Air - Wings Air - Batik Air) 2. Kesempatan berkarir di dunia penerbangan 3. Proses penerimaan dan training GRATIS 4. Disediakan fasilitas mes GRATIS Informasi lebih lanjut, dapat dilihat melalui instagram : @recruitmentlionairgroup

Dalam hal proses rekrutmen dan publikasi informasi, Lion Air Group tidak bekerjsama dengan pihak manapun dan seluruh proses rekrutmen tidak dipungut biaya. Hasil keputusan rekrutmen merupakan kewenangan dari Manajemen Lion Air Group


A15

Event

JUMAT, 31 JANUARI 2020 | Nomor 1951 Tahun VII

Kiu Meriahkan Imlek di Bengkalis

Agenda

JELANG PBTY 2020

ANTARA | ANDREAS FITRI ATMOKO

Warga menghias warung makan dengan nuansa Tionghoa jelang Pekan Budaya Tionghoa Yogyakarta (PBTY) - XV 2020 di Kampung Pecinan Ketandan, Yogyakarta, Kamis (30/1). Perhelatan tahunan itu akan digelar di Kampung Pecinan Ketandan, 2-8 Februari 2020.

panitia perayaan Imlek. Setelah ritual selesai, peserta pawai diarak menuju Kota Pakning dengan iringan bunyi petasan di sepanjang jalan menuju tempat perayaan. Dalam pawai tersebut, peserta membawa sejumlah atribut bendera dari berbagai bentuk. Peserta yang dirasuki roh dewa berjalan sambil diiringi suara genderang. Saat arakan tiba di depan Hotel Wisata, dilakukan ritual sembahyang yang dipimpin se-

orang tangkie atau biasa disebut pimpinan dewa. “Ritual masyarakat Tionghoa tersebut menjadi kesempatan meminta berkah kepada dewa mereka dengan memegang dupa sebagai simbol permintaan,” kata Ateng. Camat Bukit Batu Taufik Hidayat mendukung khazanah kebudayaan di Indonesia. Salah satunya perayaan Cue Lak yang dilakukan masyarakat Tionghoa di Sungai Pakning dalam menyambut tahun baru Imlek. “Kegiatan ini cermin toleransi

ANNE HATHAWAY

Perubahan

K 27 JANUARI–2 FEBRUARI 2020

ASIA BEAUTY CARNIVAL LOKASI : GRAND INDONESIA, JAKARTA

24 JANUARI-16 FEBRUARI 2020

PERANG CINTA X PAMERAN BUKU 2020 LOKASI : JL. BEO NO 38-40, DEMANGAN BARU, YOGYAKARTA

HAGE LOKASI : ICE BSD, TANGERANG

LA TIMES

31 JANUARI-2 FEBRUARI 2020

eset esetaraan gender masih menjadi isu hangat di industri perfilman Hollywood. Anne Hathaway Holl Ho ll meyakini, perempuan pada saatnya p nanti akan mendapat “porsi” yang sama dengan denga lelaki, baik peran utama, sineas, maupun penulis skenario. mau Hanya, ia menyadari, perubahan tak bisa dipaksa. “Kita sedang menuju dip perubahan yang lebih baik meski tidak secepat yan yang dinginkan,” kata aktris 37 tahun tersebut kepada Variety, Selasa ter (28/1). “Bila berjalan lancar, semua “B akan jauh lebih baik. Jadi, ak ttidak perlu grasa-grusu. Mari kita kawal bersama M dan mengampanyekannya,” d ttuturnya, menambahkan. Berkaca pada pengalamannya, bintang penga Wears Prada itu tidak Devil Wea menyangka kariernya akan pernah men secemerlang sekarang. Ia merasa secemerlan beruntung. kalanya semua terasa begitu “Ada ka tapi ada kalanya semua terasa mudah, tap berat. Aku menikmati semuanya. itulah, sulit rasanya merasa Karena itul cepat puas dengan pencapaian yang ini.” O BAYU INDRA KAHURIPAN ada saat in

di Kecamatan Bukit Batu yang berjalan baik. Saya selalu mendukung kegiatan ini,” katanya. Taufik juga berharap perayaan tahun baru Imlek ini dapat dijadikan ritual sekaligus menjadi wisata religi yang akan terus dipertahankan. “Masyarakat Tionghoa di Kecamatan Bukit Batu sudah berbaur dengan masyarakat setempat. Kegiatan ini hendaknya dapat dijadikan aset budaya di Kecamatan Bukit Batu.” O ANTARA

Who & Why MUHAMMAD UCHIDA SUDIRMAN

Impian La Liga SERIUS menekuni karier sepak bola di Persija Jakarta U-16, Muhammad Uchida Sudirman akhirnya dapat mewujudkan impian berlatih bersama klub La Liga Spanyol, Deportivo Alaves. Uchida dipilih manajemen Macan Kemayoran untuk menimba ilmu di Negeri Matador. “Sebenarnya saya tidak menyangka bisa berlatih dengan tim La Liga Spanyol. Ini adalah mimpi saya sejak kecil,” ujarnya kepada HARIAN NASIONAL, Senin (27/1). Sejak SD, anak pertama dari dua bersaudara ini mengidolakan klub-klub bergengsi di Spanyol. Karena itu, besar harapan kapten Persija U-16 ini dapat bertolak menimba ilmu sepak bola ke Spanyol yang terkenal dengan permainan sepak bola indah tiki-taka. “Saya harus jaga kondisi fisik selama di sini karena ini adalah kesempatan untuk mencuri ilmu. Saat ini kami sudah di Spanyol untuk memulai pembelajaran baru,” tuturnya. O RIDSHA VIMANDA NASUTION

DOKUMENTASI PRIBADI

ini sudah menjadi tradisi perayaan Imlek setiap tahun. “Permainannya dilakukan empat orang, dua di belakang dan dua di depan. Bagi yang PUNCAK perayaan Imlek tidak kuat menahan goyangan 2571/2020 atau perayaan hari akan kalah. Permainan ini dikeenam di Kota Sungai Pak- lakukan bergantian,” kata Suning, Kabupaten Bengkalis, mantri. Dalam atraksi Kiu, empat Riau, berlangsung meriah dengan atraksi Kiu. Acara itu orang yang memikul bertanding menjadi salah satu tontonan kekuatan ketika Kiu digoyang menarik bagi masyarakat saat ke kiri dan kanan. Peserta harus kuat menahan goyangan ritual tahunan (Cue Lak). Kiu tandu yang digoyang ke di pundak dari peserta lainnya. kiri dan kanan. Sebuah tradisi Yang kalah pasti akan terjatuh yang selalu ditampilkan saat karena tidak tahan menahan bememperingati hari ulang tahun ban Kiu yang digoyang. “Jenis Kiu lainnya juga Dewa Ching Cui Co Se. Kiu dulu sebagai tandu un- dibawa hanya dua orang. Kiu ini tuk membawa raja atau pejabat agak lebih kecil dari ukuran Kiu dan orang-orang kaya dan di- yang dibawa empat orang, tetapi angkat orang-orang pilihan cara permainannya tetap sama,” dengan meletakkan beban di ujarnya. Sebelum pawai dimulai, terbahu. “Kiu ini salah satu permainan tradisional masyarakat lebih dulu ritual di Kelenteng Tionghoa dalam perayaan pawai Hock Hian Kiong yang diiiringi Imlek, khususnya di Kota Pak- bunyi genderang dan alat musik ning,” ujar Ketua Kelenteng Hock lainnya yang dimainkan seHian Kiong Sumantri Santoso di jumlah anak-anak Tionghoa. “Satu per satu peserta diBengkalis, Kamis (30/1). Namun, dalam perayaan rasuki roh dewa. Ritual dimulai pawai Imlek ini, Kiu dibuat ke- menekan mulut dengan besi dari cil dan di dalamnya diletakkan berbagai ukuran. Ada juga yang salah satu patung dewa sebagai memukulkan pedang ke badan,” simbol keberkatan. Permainan ujar Ateng Liong, salah seorang

Permainan tradisional masyarakat Tionghoa ini digelar di Sungai Pakning.


13


B

17

JUMAT, 31 JANUARI 2020 | Nomor 1951 Tahun VII

+8 MENUJU JUARA

POTENSI EMAS PRISKA

Mengoleksi poin 70, Liverpool kini unggul 19 poin dari rival terdekat Manchester City.

Priska Madelyn Nugroho bersama Alexandra Eala (Filipina) amankan tiket final ganda putri junior.

» B18

» B24

Sports

» B20 B21

PENAWARAN TERAKHIR Lima pemain berpeluang pindah klub jelang penutupan bursa transfer Januari.

VERSI

ALVARO MORATA ATLETICO MADRID

TERBAIK

R

eal Madrid sedang berbunga. Mereka baru merayakan 20 pertandingan tak terkalahkan di semua kompetisi musim ini, terakhir menang 4-0 atas Real Zaragoza di ajang Copa del Rey, Kamis (30/1) dini hari WIB. Pelatih Real Madrid Zinedine Zidane puas dengan penampilan anak asuhnya. Setiap pemain yang diturunkan mampu memberikan hasil maksimal. “Kami berada dalam kondisi yang bagus dan kami ingin terus melakukan ini. Setiap pertandingan adalah satu ujian bagi kami dan kami sedang melakukan ujian tersebut dengan sangat baik,” kata Zidane dilansir situs klub, Kamis (30/1). Akhir pekan ini, Los Blancos akan menjamu rival sekota Atletico Madrid pada lanjutan pekan ke-22 La Liga di Estadio Santiago Bernabeu, Sabtu (1/2) malam WIB dalam laga bertajuk derbi Madrid. Di panggung La Liga, derbi ini sudah tersaji 165 kali dengan Madrid menang 87 kali, Atletico 39, dan imbang 37 kali. El Real mencetak 289 gol ke gawang Atletico. Sebaliknya, sang rival mencetak 216 gol. Berkaca dari laga terakhir melawan Zaragoza, Zidane ingin timnya terus konsisten dalam menjaga performa baik ini. Selain mampu mencetak gol cepat, pelatih berpaspor Prancis itu

juga memuji kekuatan lini pertahanan timnya yang kokoh. Madrid saat ini memuncaki klasemen sementara dengan poin 46, unggul tiga angka dari Barcelona di urutan kedua. Sementara Los Rojiblancos di peringkat kelima dengan poin 36. Demi menjaga rekor tak terkalahkan dan terus menjauh dari kejaran Barcelona di puncak klasemen, Zidane meminta anak asuhnya tampil dengan versi terbaik saat menghadapi Atletico. Sebab, skuad asuhan Diego Simeone juga belum pernah kalah dalam enam pertandingan terakhir di Santiago Bernabeu. Mereka mampu memetik tiga kemenangan dan tiga kali imbang, sebuah catatan terbaik melawan rival sekotanya itu. “Satu hal yang bagus adalah semua pemain tampil bersemangat dan ketika harus turun bermain, kami memainkannya dengan baik. Sabtu nanti telah menanti satu pertandingan yang sulit dan kami harus memberikan versi terbaik kami,” ujar Zidane mengomentari hasil laga melawan Real Zaragoza di ajang Copa del Rey. Musim ini, Madrid dan Atletico sudah dua kali bertemu dan berakhir dengan skor kaca mata. Pertama mereka berjumpa di Wanda Metropolitano pada September lalu, kemudian yang kedua di final Piala Super Spanyol

Areola; Carvajal, Varane, Sergio Ramos, Marcelo; Valverde, Kroos, Rodrigues; Lucas Vazquez, Jovic, Vinicius Junior | Pelatih: Zinedine Zidane

FOTO-FOTO: AFP | FILES

ZIDANE MEMINTA SKUADNYA TAK LENGAH DI DERBI MADRID KE-166

VINICIUS JUNIOR REAL MADRID

KLASEMEN LA LIGA SPANYOL 5 LAGA TERAKHIR

REAL MADRID

COPA DEL REY Real Zaragoza 0-4 Real Madrid U de Salamanca 1-3 Real Madrid Real Valladolid Real Madrid

LA LIGA 0-1 Real Madrid 2-1 Sevilla

PIALA SUPER SPANYOL Real Madrid 0-0 Atletico Madrid

tiga pekan lalu. Ini merupakan yang pertama di mana dua derbi Madrid secara beruntun berakhir imbang tanpa gol. Pada laga nanti, Madrid belum diperkuat Karim Benzema

REAL MADRID (4-3-3)

ATLETICO MADRID (4-3-3)

5 LAGA TERAKHIR

ATLETICO M Atletico Madrid Eibar

LA LIGA 0-0 Leganes 2-0 Atletico Madrid

COPA DEL REY Cultural Leonesa 2-1 Atletico Madrid PIALA SUPER SPANYOL Real Madrid 0-0 Atletico Madrid 2-0 Atletico Madrid Barcelona

dan Eden Hazard yang masih berjuang pulih dari cedera. Sementara Atletico, Joao Felix dipastikan absen karena bermasalah dengan otot paha. z HERMAN SINA

1. Real Madrid 2. Barcelona 3. Sevilla 4. Getafe 5. Atletico Madrid 6. Real Sociedad 7. Valencia 8. Villarreal 9. Athletic Bilbao 10. Osasuna 11. Granada 12. Real Betis 13. Levante 14. Deportivo Alaves 15. Eibar 16. Real Valladolid 17. Mallorca 18. Celta Vigo 19. Leganes 20. Espanyol

Oblak; Renan Lodi, Felipe, Savic, Vrsaljko; Saul, Llorente, Partey; Correa, Morata, Herrera | Pelatih: Diego Simeone

V E N U E : E S TA D I O S A N T I A G O B E R N A B E U , M A D R I D | WA K T U : S A B T U ( 1 / 2 ) , P U K U L 2 2 . 0 0 W I B

21 21 21 21 21 21 21 21 21 21 21 21 21 21 21 21 21 21 21 21

13 13 11 10 9 10 9 9 7 6 8 7 8 6 6 4 5 3 3 3

7 1 4 4 5 5 6 5 9 3 4 7 7 5 4 8 10 4 10 5 3 10 6 8 2 11 5 10 5 10 10 7 3 13 8 10 6 12 6 12

39-13 46 50-25 43 27-20 38 30-20 36 22-14 36 36-28 34 32-29 34 36-29 31 22-15 31 28-25 28 25-28 27 29-33 27 26-32 26 22-31 23 20-29 23 17-24 22 22-37 18 17-30 17 16-33 15 17-38 15


Sports

JUMAT, 31 JANUARI 2020 | Nomor 1951 Tahun VII

SETELAH tampil impresif pada dua laga sebelumnya, Manchester United akan kembali mencoba keberuntungan mereka pada lanjutan Liga Primer pekan ke-25 melawan Wolverhampton Wanderers di Old Trafford, Minggu (2/2) dini hari WIB. Setan Merah menelan tiga kekalahan dalam pertandingan liga sebelumnya. Namun, mereka berhasil mengangkat moral dengan kemenangan 6-0 atas Tranmere Rovers di Piala FA, kemudian menang 1-0 atas rival sekotanya Manchester City di semifinal Piala Liga Inggris (Carabao Cup), Kamis (30/1) dini hari WIB. Akhir pekan ini, skuad asuhan Ole Gunnar Solskjaer akan berusaha memetik kemenangan di hadapan publik sendiri. Kemenangan itu akan sangat berarti untuk memangkas jarang mereka dengan Chelsea menjadi empat poin. Wolves di sisi lain sama. Tim asuhan Nuno Espirito Santo juga akan berjuang mengobati kekalahan terakhir mereka dari Liverpool. O HERMAN SINA

Roma Pertahankan Rekor tak Terkalahkan SASSUOLO akan menjamu AS Roma pada lanjutan pekan ke-22 Seri A di Mapei Stadium, Minggu (2/2) dini hari WIB. Tim asal ibu kota itu datang dengan poin 39 dan menempati peringkat empat klasemen, sementara Sassuolo di urutan 15 dengan poin 23. Kedua tim sudah tiga belas kali bertemu sejak Sassuolo lolos promosi ke Seri A pada 2013 lalu. Roma belum terkalahkan sepanjang pertemuan keduanya dan memegang rekor delapan kemenangan dalam prosesnya. Sassuolo baru berhasil mencetak satu gol dalam lima pertemuan terakhir mereka, itu terjadi di Mapei Stadium. O HERMAN SINA

PERTANDINGAN akhir pekan ini akan menyajikan laga sengit saat Clelsea menghadapi Leicester City pada lanjutan pekan ke-25 Liga Primer 2019/2020 di King Power Stadium, Leicester. Pertandingan dipastikan berjalan sengit, mengingat kedua tim saat ini menduduki posisi ketiga dan empat klasemen sementara. Chelsea akan berusaha memenangkan pertandingan untuk memangkas gap dengan Leicester menjadi lima poin, sekaligus memperlebar jarak dengan Manchester United di posisi kelima yang menjamu Wolverhampton Wanderers pada laga berikutnya. Manajer Frank Lampard berharap skuadnya bisa finis di posisi empat besar untuk mengamankan tempat di kualifikasi Liga Champions musim depan. The Blues terakhir kali menang atas Leicester terjadi pada September 2017, setelah melakukan comeback dengan dua gol dari Alvaro Morata dan N’Golo Kante untuk mengunci kemenangan 2-1 di Stamford Bridge.

+8

MENUJU JUARA Mengoleksi poin 70, Liverpool kini unggul 19 poin dari rival terdekat, Manchester City.

memento

L 31 Januari Pada 2009, bek Cheryl Salisbury membuat penampilan terakhirnya dari rekor 151 penampilan untuk Timnas perempuan Australia. Dia juga menjadi pencetak gol terbanyak sepanjang masa.

iverpool semakin tak terkejar dan terus menegaskan dominasi mereka musim ini. The Reds kini mengoleksi poin 70, unggul 19 poin dari rival terdekatnya Manchester City di posisi kedua setelah menang 2-0 atas West Ham United, Kamis (30/1) dini hari WIB. Sulit membayangkan ada tim yang mampu mengejar, termasuk juara bertahan City. Superioritas itu juga memberi sinyal bahwa jarak untuk merengkuh juara semakin dekat. Skuad asuhan Juergen Klopp hanya butuh delapan kemenangan lagi untuk meraih gelar yang sudah 30 tahun dinantikan. Laga terakhir melawan West Ham juga memperpanjang rekor tak terkalahkan musim ini men-

FOTO-FOTO: AFP | FILES

Man United Berjuang Menjaga Moral

Dilema Lampard MANAJER: BRENDAN RODGERS

MANAJER: FRANK LAMPARD

Venue: King Power Stadium, Leicester Waktu: Sabtu (1/2), Pukul 19.30 WIB Schmeichel

Kepa Azpilicueta Christensen Kovacic Rudiger Willian Jorginho Emerson Kante Batshuayi Hudson-Odoi

Chilwell Evans Ndidi Soyunchu Tielemans

Barnes

Maddison Ricardo Pereira

Ayoze Perez Iheancho

Sejak itu, mereka tiga kali meraih hasil imbang secara beruntun dan sekali kalah. Pada laga nanti, Lampard dikabarkan mengalami dilema karena sejumlah pemain masih dibelit cedera. Striker Tammy Abraham belum bisa dipastikan turun setelah mengalami cedera engkel pada laga melawan Arsenal. Michy Batshuayi kemungkinan akan menjadi starter di lini depan. Di sisi lain, Lampard juga belum mendapat tambahan amunisi baru di jendela transfer Januari ini. Terkini, Chelsea dikabarkan bersaing dengan Man-

chester United untuk mendapatkan gelandang serang Ajax Hakim Ziyech. Pemain 26 tahun itu mencuri perhatian klub-klub elite Eropa setelah membantu klub asal Belanda itu melaju ke semifinal Liga Champions musim lalu. Pemain internasional Maroko itu baru menandatangani kontrak baru hingga 2020 awal musim ini, tapi siap pergi jika ada tawaran cocok. Merespon itu, The Blues siap bersaing dengan Setan Merah demi mendapatkan tanda tangan Ziyech meskipun harganya kini mendekati 42,5 juta pounds (Rp 761 miliar).

jadi 23 dari 24 pertandingan. Meski demikian, Juergen Klopp selaku manajer mengingatkan pasukannya untuk tidak jemawa dengan superioritas mereka di puncak klasemen. Klopp tidak memedulikan keunggulan besar itu dan meminta para pemain tetap fokus. Ia menganggap penampilan anak asuhnya kurang bagus saat melawan West Ham. “Ini bukan performa brilian kami. Seharusnya kami bisa bermain lebih baik lagi, tapi saya tetap menerimanya,” katanya dilansir situs resmi klub Liverpool, Kamis (30/1). Saat ini, Klopp hanya meminta skuadnya konsisten menjaga posisi mereka di puncak. Ia tidak mau menghiraukan upaya lawanlawannya untuk mengejar. “Target utama kami meraih poin sebanyak mungkin. Masih banyak laga yang harus dimainkan,” ujarnya. “Kami sudah mengumpulkan 70 poin, jumlah yang luar biasa. Namun, apa pun bisa terjadi. Saya berjanji untuk tidak berpesta duluan. Kami akan istirahat dulu sejenak sebelum menghadapi Southampton akhir pekan ini.”

Menghadapi Southampton uthampton nanti, Klopp pasti akan n menerapkan gaya main yang serupa: menyerang. Hampir seluruh pemain di tim inti dalam m keadaan bugar, hanya Sadio Mane yang bakal absen karena cedera. Sementara Divock Origi yang ang sempat ditarik keluar saat meng menghadapi ghadapi West Ham berpeluang tampil. “Kebugaran seorang ng pemain harus menjadi perhatian, atian, terutama ketika Anda bermain rmain lagi tiga hari kemudian. Tapi, dia (Origi) bilang itu hanya a kerr am dan mari berharap rap seperti itu dan semoga ga dia dapat segera bugar,” ar,” kata Klopp. Sementara Southampton thampton yang tampil bagus selama paruh kedua musim inii akan berr juang mencari keberuntungan eruntungan di Anfield. Skuad asuhan uhan Ralph Hasenhuttl siap menghentikan nghentikan Mohamed Salah dan Roberto Firr mino untuk tidak merusak erusak semangat mereka. The Saints aintss masih berjuang di peringkatt sembilan klasemen dengan poin 31, sedikit lebih baik dari Arsenall di urutan sepuluh. O HERMAN SINA

Liverpool

Southampton

4-3-3

4-4-2

VENUE: ANFIELD, LIVERPOOL SABTU (1/2), PUKUL 22.00 WIB

MANAJER Juergen Klopp

Robertson Van Dijk Wijnaldum Alisson Gomez

Sementara Leicester akan berusaha mengobati kekecewaan setelah kalah 1-2 dari Aston Villa di semifinal Piala Liga Inggris (Carabaou Cup), Rabu (29/1) dini hari. Brendan Rodgers selaku manajer meminta anak asuhnya tidak boleh terpaku pada hasil buruk itu karena akan menghadapi laga krusial melawan Chelsea. “Saya pikir kami sangat baik dalam pertandingan. Kami bermain dengan kontrol yang bagus dan tenang dalam pertandingan,” kata Rodgers kepada Sky Sports dinukil Football London, Kamis (30/1). O HERMAN SINA

Henderson

Origi

MANAJER Ralph Hasenhuttl

Armstrong Cdric Soares

Ward-Prowse Stephens Firmino Obafemi Salah

Alexander-Arnold Oxlade-Chamberlain

Long

Hojbjerg

McCarthy Vertergaard

Redmond

Bertrand

AFP | GLYN KIRK

Kilas

B18


B19

Sports

JUMAT, 31 JANUARI 2020 | Nomor 1951 Tahun VII

Waspada Superioritas PSG

Bayern tengah dalam kepercayaan diri tinggi saat berkunjung ke markas Mainz 05. BAYERN MUNICH a k a n berupaya merebut kembali posisi puncak walau hanya dalam hitungan jam saat berkunjung ke markas Mainz pada lanjutan pekan ke-20 Bundesliga di Opel Arena, Mainz, akhir pekan ini. Mereka memiliki kepercayaan diri yang cukup tinggi setelah 4-0 atas Hertha Berlin dan melumat Schalke 04 5-0 pada dua laga sebelumnya usai liburan musim dingin. Kini, Robert Lewandowski cs akan berusaha meraih poin penuh di kadang Mainz 05, Sabtu ini. Die Roten menelan empat kekalahan musim ini, tetapi berhasil bangkit dan bertengger di urutan kedua klasemen sementara dengan poin 39. Munich terpaut satu poin dari Red Bull Leipzig di puncak, demikian dilansir Sportskeeda, Kamis (30/1). Menghadapi Mainz, skuad yang kini diasuh Hans Flick berharap memenangkan pertandingan

mengingat Die Nullfunfer masih terseok di peringkat 15 klasemen dan hanya terpaut satu poin dari zona degradasi. Kedua tim pernah bertemu 25 kali dengan Munich tampil mendominasi. Raksasa Bavaria itu memenangkan 18 kali dari pertandingan melawan Mainz, dan hanya empat kali kalah dan tiga kali imbang. Bagi tuan rumah Mainz, laga ini akan sangat berat. Jika tidak berhati-hati, mereka akan mengulang petaka serupa ketika kalah 1-6 dari Munich pada Agustus 2019 lalu di putaran ketiga Bundesliga.

AFP | ANDREJ ISAKOVIC

PELUANG KUDETA

PRAKIRAAN PEMAIN MAINZ 05 (4-2-3-1) Zentner; Pierre-Gabriel, Niakhate, Hack, Aaron Martin; Baku, St, Juste; Onisiwo, Boetius, Quaisom; Mateta Pelatih: Achim Beierlorzer BAYERN MUNICH (4-2-3-1) Neuer, Alphonso Davies, David Alaba, Jerome Boateng; Benjamin Pavard, Thiago Alcantara; Joshua Kimmich, Serge Gnabry, Leon Goretzka; Thomas Muller, Robert Lewandowski Pelatih: Hans Flick OPEL AREN, MAINZ SABTU (1/2), PUKUL 21.30 WIB

ROBERT LEWANDOWSKI BAYERN MUNICH

Bayern datang dengan modal kuat. Mereka memenangkan lima pertandingan liga terakhir dan hanya kebobolan dua gol. Sementara Mainz asuhan Achim Beierlorzer menelan tiga kekalahan beruntun dan hanya sekali menang dari enam laga terakhir. Bayern harus berjuang melawan cedera sepanjang musim 2019-2020 ini, tetapi pertandingan mereka sebelumnya melawan Schalke 04 menunjukkan betapa mereka sangat berbaya di depan gawang lewat serangan Robert Lewandowski dan Serge Gnabry. O HERMAN SINA

LAGA akhir pekan Ligue 1 Prancis akan mempertemukan Paris Saint Germain vs Montpellier di Stadion Parc des Princes, Paris. Laga ini diprediksi berjalan mudah buat Les Parisiens yang berada di puncak klasemen dengan poin 52, sementara tamunya menempati peringkat keempat klasemen sementara. Secara statistik, PSG lebih unggul ketimbang sang tamu usai meraih lima kemenangan beruntun di semua ajang bahkan cuma satu kali kebobolan. Sementara Montpellier kalah di pertandingan terakhir saat bertemu Belfort di ajang Piala Liga. Catatan buruk Montpellier juga diperparah dalam lima pertandingan tandang terakhir mereka, di mana skuad Michel Der Zakarian itu cuma menang dua kali dan sisanya berakhir dengan kekalahan. Meski secara statistik PSG jauh lebih superior, tapi mereka tetap harus mewaspadai dan tidak boleh meremehkan permainan cepat tim lawan. Apalagi tim tamu selalu berhasil mencetak gol dalam lima pertandingan terakhir Ligue 1, membuat laga kontra PSG nanti diprediksi bakal

PRAKIRAAN PEMAIN PSG (4-4-2) Meunier, Thiago Silva, Kimpembe, Diallo; Di Maria, Verratti, Idrissa Gueye, Neymar; Icardi, Mbappe Pelatih: Thomas Thucel MONTPELLIER (3-4-1-2) Rulli; Hilton, Congre, Mendes; Souquet, Le Tallec, Savanier, Oyongo; Chotard; Delort, Laborde Pelatih: Michel Der Zakarian PARC DES PRINCES, PARIS SABTU (1/2), PUKUL 23.30 WIB

ramai hujan gol dari kedua tim. Neymar sementara menjadi pencetak gol terbanyak untuk PSG dengan 13 gol. Pemain Brasil ini tengah dalam kondisi on fire lantaran berhasil mencetak gol dalam tujuh laga beruntun. Menghadapi Montpellier, mantan penyerang Barcelona itu dipastikan kembali tampil impresif sekaligus membuktikan jika dirinya masih menjadi salah satu bintang di Eropa. O HERMAN SINA

PENERBANGAN

UMROH 1441 H / 2019-2020 M

TERBANG LANGSUNG DARI

11 KOTA DI INDONESIA Banda Aceh Medan Padang Pekanbaru Palembang

– – – – –

Madinah Madinah Madinah Madinah Madinah

Jakarta Solo Surabaya Surabaya Balikpapan

– – – – –

Jeddah Madinah Madinah Jeddah Madinah

– Madinah Makassar – Jeddah Makassar Banjarmasin – Madinah

PENYELENGGARA UMROH PT. ALFIR WISATA UTAMA 9JQU 0FQNGFYF /FPFWYF 8JQFYFS ĂŻ PT. ARMINAREKA PERDANA 9JQU *PF 'JPFXN /F\F 'FWFY ĂŻ PT. ARMINDO JAYA TUR 9JQU 9FZKNP >JXXN 5FIFSL 8ZRFYJWF 'FWFY ĂŻ PT. BELANGI WISATA ISLAMI Telp. 0651 35231, 0812 6988 051 (Ricky), 0811 648 3330 (Rizal), 'FSIF &HJM ĂŻ PT. DREAM TOURS & TRAVEL 9JQU )NHP^ +FZ_FS 2FYWFRFS /FPFWYF 9NRZW ĂŻ PT. MADANI PRABU JAYA Telp. 021 80 111 41, 0822 9925 6714 (Rosa), .PXFS (F\FSL /FPFWYF 9NRZW ĂŻ PT. QORYATUL HAYYAT 9JQU -JSLP^ -FSSN )ZWJS 8F\NY /FPFWYF 9NRZW ĂŻ PT. SIANOK INDAH HOLIDAY 9JQU &SLLN -FRIF 5FIFSL 8ZRFYJWF 'FWFY ĂŻ PT. SRIWIJAYA MEGA WISATA Telp. 0711 317 000, 0821 8591 2888 (Salwa), Palembang, 8ZRFYJWF 8JQFYFS ĂŻ PT. TIMOHO GROUP 9JQU 2FPFXXFW 8ZQXJQ ĂŻ PT. ZAFA MULIA MANDIRI Telp. 0811 7885 958, 0711 5700 782, Palembang - Sumatera Selatan KANTOR PERWAKILAN LION AIR BANDA ACEH: /Q &Q -ZIF 3T 0FRUZSL 1FPXFSF 5JZSF^TSL 'FSIF &HJM 9JQU ĂŻ BALIKPAPAN: Lobby Novotel - Jl. Brigjen Eri Suparjan No 2, Balikpapan, Kalimantan Timur, 9JQU ĂŻ PADANG: -TYJQ NGNX /Q 9FRFS 8NX\F 3T & 5FIFSL 8ZRFYJWF 'FWFY 9JQU ĂŻ PALEMBANG: Hotel Sandjaja - Jl. Kapten A Rivai No.6193 Ilir Timur, Palembang, 8ZRFYJWF 8JQFYFS 9JQU ĂŻ PEKANBARU: 5JWPFSYTWFS ,WFSI 8ZINWRFS 3T ' 5FWNY .SIFM 5JPFSGFWZ 7NFZ 9JQU ĂŻ SOLO: Ruko Ibis Kavling 01 - Jl. Gajah Mada No 23, 8TQT /F\F 9JSLFM 9JQU ĂŻ MEDAN: /Q 'WNLOJS 0FYFRXT 3T * 0U 'FWZ 2JIFS 8ZRFYJWF :YFWF 9JQU ĂŻ JAKARTA: LION AIR TOWER - Jl. Gajah Mada No.7, Jakarta Pusat, Call Center : 0804 1 778899, 021 6379 8000 ĂŻ MAKASSAR: Jl. A YANI BLOK A22-24, Makassar - Sulsel, Telp. 0411 3680777/3680888


B20

Sports

JUMAT, 31 JANUARI 2020 | Nomor 1951 Tahun VII

JUMAT, JJU UM U MAT, A 31 JANUARI 2020 | N Nomor Nom No omo om orr 19 1195 1951 95 9 51 T Tahun ahu a h n VII

B21 B2

SPANYOL

ITALIA

JERMAN

PRANCIS

DANIEL PODENCE

SUSO

CARLES PEREZ

ERLING HAALAND

BRUNO GUIMARAES

Olympiakos

Wolverhampton

S TAT U S : 19,6 JUTA EURO (Rp 295 MILIAR)

AC Milan

Sevilla

KYLE WALKER-PETERS

Tottenham

Southampton

Barcelona

S TAT U S : 30 JUTA EURO (RP 452 MILIAR)

REINIER

AS Roma S TAT U S : PINJAMAN

Real Madrid

Tottenham

Dortmund

S TAT U S : 20 JUTA EURO (Rp 301 MILIAR)

CHRISTIAN ERIKSEN

Flamengo

RB Salzburg

Inter Milan

KRZYSZTOF PIATEK

AC Milan

Hertha Berlin

Athletico Paranaense

Olympique Lyon

YOUSSOUF FOFANA

Strasbourg

AS Monaco

S TAT U S : PINJAMAN

S TAT U S : 30 JUTA EURO (RP 452 MILIAR)

S TAT U S : 20 JUTA EURO (RP 301 MILIAR)

S TAT U S : 27 JUTA EURO (RP 407 MILIAR)

S TAT U S : 15 JUTA EURO (Rp 226 MILIAR)

BRUNO FERNANDES

ALESSANDRO FLORENZI

VICTOR MOSES

DANI OLMO

AURELIEN TCHOUAMENI

Sporting Lisbon

Man Utd

AS Roma

Valencia

Chelsea

Inter Milan

Dinamo Zagreb

RB Leipzig

Bordeaux

S TAT U S : PINJAMAN

S TAT U S : PINJAMAN

S TAT U S : 20 JUTA EURO (RP 301 MILIAR)

S TAT U S : 20 JUTA EURO (Rp 301 MILIAR)

PABLO MARI

JESUS VALLEJO

ASHLEY YOUNG

JEAN-CLAIR TODIBO

NICHOLAS OPOKU

Arsenal

Wolverhampton

Granada

Man Utd

Inter Milan

Barcelona

Schalke 04

Udinese

Amiens

S TAT U S : BIAYA PINJAM 5 JUTA EURO (Rp 75,4 M)

S TAT U S : PINJAMAN

S TAT U S : 1,5 JUTA EURO (RP 22 MILIAR)

STAT U S: PINJAMAN 1,5 JUTA EURO (Rp 22 M)

S TAT U S : PINJAMAN

STEVEN BERGWIJN

ALVARO ODRIOZOLA

ZLATAN IBRAHIMOVIC

MARIN PONGRACIC

KARL TOKO EKAMBI

PSV Eindhoven

Tottenham

Real Madrid

Bayern Munich

LA Galaxy

AC Milan

RB Salzburg

Wolfsburg

Villarreal

Olympique Lyon

S TAT U S : 30 JUTA EURO (Rp 452 MILIAR)

S TAT U S : PINJAMAN

S TAT U S : BEBAS TRANSFER

S TAT U S : 10 JUTA EURO (RP 150 MILIAR)

STAT U S: PINJAMAN 4 JUTA EURO (Rp 60 M)

TAKUMI MINAMINO

FILIP BRADARIC

DEJAN KULUSEVSKI

VALON BERISHA

THIAGO MAIA

RB Salzburg

Liverpool

Cagliari

Celta Vigo

Atalanta

Juventus

Lazio

Duesseldorf

Lille

Flamengo

S TAT U S : 8,5 JUTA EURO (Rp 128 MILIAR)

S TAT U S : PINJAMAN

S TAT U S : 35 JUTA EURO (RP 52 MILIAR)

S TAT U S : PINJAMAN

S TAT U S : PINJAMAN

DRIES MERTENS

WILLIAN

SOFYAN AMRABAT

ALEXANDER NUEBEL

MATHEUS PEREIRA

Napoli

Chelsea

Chelsea

Barcelona

Hellas Verona

Fiorentina

Schalke 04

Bayern Munich

Dijon

Juventus U-23

STATUS: 5 JUTA POUND (RP 89 MILIAR), NEGOISASI

STATUS: 20 JUTA POUND (RP 358 M), NEGOISASI

S TAT U S : NEGOISASI

S TAT U S : BEBAS TRANSFER

S TAT U S : PINJAMAN BERAKHIR

HAKIM ZIYECH

RICHARLISON

LUCAS PAQUETA

NICOLAS KUHN

DAN NDOYE

Ajax

Chelsea

Everton

Barcelona

AC Milan

Fiorentina

Ajax

Bayern Munich

Nice

Lausanne-Sport

S TAT U S : NEGOISASI

STAT U S : 85 JUTA POUND (RP 1,5 T), DITOLAK

S TAT U S : NEGOISASI

S TAT U S : PINJAMAN

S TAT U S : PINJAMAN

DANNY ROSE

PACO ALCACER

OLIVIER GIROUD

LUCAS TOUSART

REMI OUDIN

NEW

Tottenham

C AS T LE U NI T E D

Newcastle

Dortmund

Villarreal

Chelsea

Lazio

Olympique Lyon

Hertha Berlin

Stade de Reims

Bordeaux

S TAT U S : PINJAMAN

STATUS: 25 JUTA EURO (RP 377 M), NEGOISASI

S TAT U S : NEGOISASI

S TAT U S : 25 JUTA EURO (Rp 377 MILIAR)

S TAT U S : 10 JUTA EURO (RP 150 MILIAR)

CEDRIC SOARES

EDINSON CAVANI

MATTEO POLITANO

MUNAS DABBUR

STRAHINJA PAVLOVIC

Southampton

Arsenal

S TAT U S : PINJAMAN

PSG

Atletico Madrid

STATUS: 18 JUTA EURO (RP 271 M), NEGOISASI

Inter Milan

Napoli

STATUS: PINJAMAN, 2,5 JUTA EURO (Rp 37 MILIAR)

Sevilla

Hoffenheim

S TAT U S : 12 JUTA EURO (Rp 181 MILIAR)

OLIVIER GIROUD

MOUSSA DEMBELE

EDINSON CAVANI

JAMES RODRIGUEZ

CHAMBERY, PRANCIS, 30 SEPTEMBER 1986 (33 TAHUN) POSISI: PENYERANG | KLUB: CHELSEA

PONTOISE, PRANCIS, 12 JULI 1996 (23 TAHUN) POSISI: PENYERANG | KLUB: LYON

SALTO, URUGUAY, 14 FEBRUARI 1987 (32 TAHUN) POSISI: PENYERANG | KLUB: PSG

CUCUTA, KOLOMBIA, 12 JULI 1991 (28 TAHUN) POSISI: GELANDANG | KLUB: REAL MADRID

P E M I N AT

P E M I N AT

P E M I N AT

P E M I N AT

P E M I N AT

Manchester United, Arsenal, Tottenham Hotspur, Everton, Borussia Dortmund

Inter Milan, Aston Villa, Tottenham Hotspur, Barcelona

Chelsea, Manchester United

Atletico Madrid, Man United, Chelsea, Tottenham Hotspur, Inter Miami

Arsenal, Everton, Manchester United, Wolverhampton Wanderes

Partizan

PENAWARAN TERAKHIR

AS Monaco

S TAT U S : 19,6 JUTA EURO (Rp 295 MILIAR)

Flamengo

EMRE CAN FRANKFURT, JERMAN, 12 JANUARI 1994 (26) POSISI: GELANDANG | KLUB: JUVENTUS

S TAT U S : 20 JUTA EURO (Rp 301 MILIAR)

AS Monaco

S TAT U S : 10 JUTA EURO (Rp 150 MILIAR)

Lima pemain berpeluang pindah klub jelang penutupan bursa transfer Januari.

B

ursa transfer musim dingin hanya menyisakan sehari. Sejumlah pemain berpeluang merampungkan perpindahannya di menit-menit terakhir. Edinson Cavani misalnya, penyerang berpaspor Uruguay ini, menurut laporan Football Mercato, sudah berpamitan dengan rekan setimnya di Paris Saint-Germain (PSG). Ia mendekati pintu keluar Parc des Princes setelah belum mendapat tawaran perpanjangan kontrak yang habis pada musim panas.

Sederet klub Liga Primer sudah mengantre mendapatkan jasa Cavani. Chelsea, Manchester United, dan Tottenham Hotspur dilaporkan ingin merekrutnya. Ketiganya sedang dilanda krisis striker. Cavani juga diklaim lebih memilih berlabuh ke Spanyol. Atletico Madrid disebut menjadi pelabuhan berikutnya. Namun, harian Spanyol AS melaporkan kepindahannya terancam gagal. Inter Miami, klub milik David Beckham, berusaha mengajukan tawaran jelang penutupan jendela transfer. Beckham punya koneksi bagus dengan PSG. Ikon Timnas Inggris ini menutup kariernya bersama Les Perisiens, tujuh tahun lalu. Masa depan Moussa Dembele

bersama Olympique Lyon juga berada di persimpangan. Penyerang berusia 23 tahun ini gencar diisukan masuk radar United dan Chelsea. Namun, Lyon hanya akan melepasnya dengan banderol 43 juta poun (Rp 761,3 miliar). Dembele belum berencana meninggalkan Lyon pada Januari. “Saya pemain Lyon dan tetap seperti itu hingga akhir musim. Saya tidak pergi pada musim dingin,” katanya dikutip Football London, Kamis (30/1). Striker veteran Prancis Olivier Giroud siap meninggalkan Chelsea, setelah hanya tampil tujuh kali di semua kompetisi 2019/2020. Inter Milan sudah mengajukan penawaran 3,4 juta pound (Rp 60,4 miliar), tapi The Blues

meminta biaya transfer lebih tinggi. Giroud juga gencar dikaitkan dengan sejumlah klub. Aston Villa, Tottenham Hotspur, hingga Barcelona disinyalir berminat meminangnya. Namun, mereka belum mengajukan tawaran serius seperti Inter. Sementara itu, gelandang James Rodriguez berpeluang kembali mencari klub baru setelah jarang mendapat tempat utama di Real Madrid. Ia kalah bersaing dengan Isco, Luca Modric, dan Toni Kroos. Rodriguez telah dipinjamkan ke Bayern Munich pada 20172019. Kini, Real tampaknya siap menjualnya. Kuartet Liga Primer Arsenal, Everton, United, dan

Everton dilaporkan berminat menampungnya. Arsenal bisa menawarkan penyerang Pierre-Emerick Aubameyang menjadi bagian dari kesepakatan. Sebaliknya, United mungkin menjadikan Paul Pogba sebagai alat tukar. Emre Can juga dilaporkan jenuh setelah jarang dimainkan Juventus. Gelandang berpaspor Jerman ini sekadar tampil 45 kali di semua kompetisi sejak didatangkan dari Liverpool dengan status bebas transfer, Juli 2018. Borussia Dortmund berada di urutan terdepan untuk mendapatkan Can. Raksasa Jerman ini mengalahkan kuartet Liga Primer United, Arsenal, Tottenham Hotspur, dan Everton. z ALVIN TAMBA

Capaian Sinclair Menjadi Kenangan Kanada

S

ejarah manis dibuat penyerang Kanada Christine Sinclair. Ia telah membukukan rekor pencetak gol di pentas internasional putra dan putri. Sinclair mencetak dua gol dalam 23 menit ketika Kanada mengalahkan Saint Kitts and Nevis 11-0 dalam kualifikasi Olimpiade 2020 di HEB Park, Rabu (29/1) waktu setempat. Torehan ini membuatnya membukukan 185 gol dari 290 penampilan internasional. Sinclair menggusur rekor legenda Timnas Putri AS Abby Wambach yang membukukan 184 gol. Torehannya juga lebih tinggi dibandingkan legenda Ali Daei. Penyerang Timnas Iran ini masih menjadi top scorer

sepak bola putra di pentas internasional, dengan koleksi 109 gol. “Christine berada di antara lapisan atas atlet Kanada,” puji Carmelina Moscato, mantan rekan setim Sinclair, seperti dikutip AFP, Kamis (30/1). “Apa yang telah dilakukannya pada olahraga untuk orang Kanada, memberi kami kenangan yang tidak terlupakan. Selain capaian di Olimpiade menonjol, hanya dia yang konsisten selama bertahun-tahun, mencetak gol terbanyak, selalu muncul untuk tim.” Sinclair memulai karier klubnya di Vancouver. Namun, ia telah menghabiskan dekade terakhir di Amerika Serikat, bermain untuk Gold Pride,

AFP | FRANCK FIFE

INGGRIS

FOTO-FOTO: AFP | FILES

BURSA TRANSFER JANUARI 2020

Western New York Flash, dan Portland Thorns. Sinclair melakoni debut internasional pada usia 16 tahun. Tiga tahun setelahnya, ia membantu Kanada menempati peringkat empat Piala Dunai 2003. Itu merupakan capaian terbaik mereka. Sinclair terus menunjukkan taringnya, termasuk memecahkan rekor gol terbanyak di Olimpiade 2012 London. Ia

total membukukan enam gol, termasuk mencatat hattrick ketika Kanada tumbang 3-4 lawan AS pada laga semifinal Sinclair kembali mengantar Kanada meraih perunggu pada Olimpiade 2016 Rio de Janeiro. Satu golnya membantu Kanada mengalahkan Brasil 2-1 dalam laga perebutan tempat ketiga. “Saya ingat ketika memulai karier, ‘saya memiliki banyak tujuan untuk dicapai’ tapi mata saya terpaku pada catatan selama 16 tahun terakhir,” kata Sinclair kepada BBC usai turnamen tersebut. Sinclair juga mencatat sejarah di Piala Dunia Putri. Ia telah mencetak 10 gol dalam lima penampilan di turnamen empat tahunan tersebut. Pemain

berusia 36 tahun ini bersanding dengan legenda Brasil Marta. Sinclair masih memegang rekor gol terbanyak pada level perguruan tinggi. Ia total mencetak 39 gol di National Collegiate Athletic Association (NCAA) pada 2005. Sinclair mengoleksi dua perunggu Olimpiade. Kini, ia berharap bisa tampil pada Olimpiade 2020 Tokyo. Sinclair dianugerahi Officer of the Order of Canada, delapan tahun lalu. Ia juga memenangkan Lou Marsh Trophy atau atlet putri terbaik Kanada tahun ini. Ia merupakan atlet putri kedua yang terkenal di Kanada, berada di belakang atlet hoki Hayley Wickenheiser. z ALVIN TAMBA


Sports

JUMAT, 31 JANUARI 2020 | Nomor 1951 Tahun VII

Kilas

Petrokimia Bertekad Perbaiki Diri

Hamilton belum Bicarakan Kontrak Baru

O AFP | BRIGITHA SESILYA

Marc Klok Tinggalkan “Juku Eja” PESEPAK bola berpaspor Belanda Marc Klok resmi meninggalkan PSM Makassar untuk Liga 1 2020. Hal ini dipastikan setelah ia menyampaikan salam perpisahan selama memperkuat Juku Eja di akun Instagram-nya, Kamis (30/1). “Untuk kota, untuk klub, untuk pemain, untuk semua suporter, dan keluargaku. Pertama-tama saya benarbenar bersyukur dan merasa terhormat telah diberi kesempatan untuk menjadi bagian dari keluarga ini. Terima kasih dari lubuk hatiku yang terdalam,” tulis Klok, kemarin. Selama berkostum PSM, Klok telah mempersembahkan satu gelar yaitu di Piala Indonesia. Berdasarkan rumor yang berkembang, Klok akan berlabuh ke Persija Jakarta. Bahkan manajemen Macan Kemayoran sudah terang-terangan telah menjalin komunikasi dengan pemain berusia 26 tahun itu. O ANTARA

ANTARA | GUSTI TANATI

AFP | FILES

JUARA dunia Formula 1 Lewis Hamilton mengaku belum membicarakan masa depannya dengan tim Mercedes. Kontrak lelaki berpaspor Britania yang tengah mengejar capaian tujuh gelar milik Michael Schumacher ini bakal berakhir pada akhir 2020. Namun, ia juga diisukan bakal pindah ke Ferrari. Media Italia memberitakan, pembicaraan perpanjangan kontrak Hamilton di Mercedes sudah terhenti. Namun, hal ini dibantah Hamilton lewat unggahan di akun Instagram, yang kemudian dihapusnya. “Perlu diketahui, saya dan Toto Wolff (bos Mercedes) belum membicarakan kontrak,” kata Hamilton, Kamis (30/1).

B22

KEBUT VENUE PON Pekerja menyelesaikan pembangunan venue Akuatik PON 2020 Papua di Kampung Harapan, Sentani, Jayapura, Papua, Kamis (30/1). Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat menargetkan pembangunan keempat arena olahraga yakni akuatik, hoki, kriket dan Istora Papua Bangkit selesai pada juni 2020 guna mendukung pelaksanaan PON Papua.

Pantang Nodai Markas Satria Muda dituntut maksimal saat menjamu Hangtuah dan Indonesia Patriot. JAKARTA (HN) Satria

Muda (SM) Jakarta bakal menjalankan misi besar. Tampil dengan skuad yang berbeda dari biasanya, tim besutan juru taktik Serbia Milos Pejic ini pantang menodai markas saat melakoni Seri III Indonesian Basketball League (IBL) 2020 Jakarta, akhir pekan ini. Tantangan tersebut terbilang terjal. Sebab, SM diagendakan bertemu dua tim di seri Jakarta. Adalah Amartha Hangtuah pada sore ini dan skuad timnas yang membawa bendera Indonesia Patriot pada Minggu (2/2). “Target kami tentu meraih kemenangan,” kata Asisten Pelatih Satria Muda Jakarta Ismael kepada HARIAN NASIONAL, Kamis (30/1). “Kami akan fokus menghadapi satu per satu pertandingan. Paling dekat menghadapi Hangtuah.” Harus diakui, kekuatan SM kali ini tidak seperti sebelumnya karena mereka harus mele-

paskan sejumlah pemain bintang seperti Arki Dikania Wisnu mengikuti pemusatan latihan timnas. Alhasil dari empat laga dalam dua seri yang telah dilewati, mereka baru menang dua kali saat bertemu NSH Jakarta (10/1) dan Louvre Surabaya (17/1). Sementara dua laga lain, SM kalah dari Bima Perkasa (12/1) dan Pacific Caesar (19/1). Ismael menjelaskan, timnya terus melakukan evaluasi dari empat laga sebelumnya. Catatannya adalah mereka masih lemah di sektor defensive rebound, free throw, turn over, serta mental para pemain. “Kurangnya ketenangan bermain dan terlalu terburu-buru, ini masih menjadi catatan kami,” kata Ismael. Pada seri Jakarta, SM menaruh harapan besar kepada legiun asing mereka, yaitu Tyquan Scott, Elijah Foster, dan Gary Jacobs Jr. Ketiganya diharapkan bisa menja-

AGENDA SERI III JAKARTA Jumat (31/1) NSH Jakarta 15.00 Pasific Caesar Surabaya Satria Muda Jakarta 17.00 Amartha Hang Tuah Bima Perkasa 19.00 Indonesia Patriots

di mesin pencetak skor di dua laga nanti. Ismael mengaku perlu melakukan defense ketat saat menghadapi pemain asing Hangtuah Laquavious Kashaka Cotton. Lelaki berpaspor Amerika Serikat terbilang impresif dengan mencatat rerata 26,4 poin dan 8,6 rebounds. Cotton adalah salah satu pemain impor terbaik di liga saat ini, sehingga kami harus menjaganya dengan ketat,” ujarnya. Sementara itu, Hangtuah baru mendapat kekuatan baru, yakni Emilio Parks dan Thurron Steven Malloy Jr. Keduanya menggantikan Charles Jackson Jr dan Darnell Aaron Martin Jr yang dianggap tidak sesuai harapan. “Kami mengganti dua pemain asing itu merupakan langkah kami untuk membenahi hasil yang kurang baik di dua seri awal, kami akan berusaha memberikan yang terbaik,” ujar Kepala Pelatih Amartha Hangtuah Harry Prayogo. “Sejauh ini mereka (pemain asing) dalam kondisi yang bagus, meski Steven (Malloy Jr) baru dua kali ikut latihan dengan tim. Namun, kami sudah persiapkan yang terbaik.” O MOH SAID MASHUR

JAKARTA (HN) – Tim putri Gresik Petrokimia Puslatda KONI Jatim bertekad memperbaiki capaian pada seri kedua putaran pertama Proliga 2020 di GOR Sasana Krida Raga Satria Purwokerto, Jawa Tengah, 31 Januari-2 Februari. Misi tersebut wajib mereka penuhi demi menjaga muka di kompetisi bola voli kasta tertinggi di Tanah Air ini. Petrokimia akan menghadapi lawan berat di Jawa Tengah, yakni tuan rumah Jakarta Pertamina Energi yang merupakan juara Proliga 2018. Asisten Pelatih Gresik Petrokimia Taufik Hidayat mengatakan, timnya telah melakukan evaluasi untuk menghadapi Pertamina. “Kepala pelatih Niu Guogang (China) telah menginstruksikan kepada tim untuk konsentrasi pada block dan servis. Ini yang coba akan kami fokuskan pada pertandingan nanti,” ujar Taufik kepada HARIAN NASIONAL, Kamis (30/1). Petrokimia mengawali musim dengan tantangan cukup berat. Bagaimana tidak, mereka langsung kalah 1-3 (16 -25, 25-21, 19-25, 21-25) dari Jakarta PGN Popsivo Polwan pada seri pembuka di Pekanbaru. Taufik menjelaskan, Petrokimia sebenarnya tak mengusung target tinggi dalam comeback-nya di Proliga. Tim asal Jawa Timur ini menggunakan Proliga sebagai pemanasan untuk pemain-pemain Puslatda KONI Jatim yang akan diturunkan di Pekan Olahraga Nasional (PON) 2020 Papua. Hal tersebut juga yang membuat mereka berani turun tanpa pemain asing di putaran pertama. “Target utama kami agar kerja sama tim semakin padu, kompak dan solid. Itu saja,” ujar Taufik. “Saat ini kami masih negosiasi dengan pemain asing dari China dan Australia. Semoga bisa diterima.” O MOH SAID MASHUR

AGENDA SERI II Jumat (31/1) PUTRI Gresik Petrokimia Puslatda KONI Jatim Jakarta Pertamina Energi PUTRA Palembang Bank Sumbel Babel Surabaya Bhayangkara Samator

16.00 WIB

18.00 WIB


B23

Sports

JUMAT, 31 JANUARI 2020 | Nomor 1951 Tahun VII

Dibutuhkan, Komitmen Tepat Waktu! PT LIB belum menyebarkan agenda dan regulasi kepada klub, mungkinkah Liga 1 ngaret lagi? JAKARTA (HN) K o m i t m e n PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator kompetisi dibutuhkan dalam penyelenggaraan Liga 1 2020. Jangan sampai kickoff yang ditetapkan 29 Februari berujung ngaret sebagaimana musimmusim sebelumnya. Inkonsistensi pelaksanaan kickoff sudah menjadi masalah klasik. Bahkan telah terjadi sejak PT Liga Indonesia, operator sebelum PT LIB, mengurus liga kasta tertinggi Tanah Air bertajuk ISL. Masalah serupa berpotensi terulang pada musim ini karena agenda hingga regulasi kompetisi belum juga diterima klub peserta Liga 1. Manajer Persita Tangerang I Nyoman Suryanthara mengatakan, timnya sangat membutuh-

kan agenda lengkap. Sebagai tim promosi pada musim ini butuh persiapan ekstra, termasuk merancang strategi jitu untuk menghadapi kompetisi kasta tertinggi di Tanah Air. “Kami hanya tahu kompetisi dimulai 29 Februari, yang ditetapkan di RUPS, pekan lalu. Kalau jadwal lengkapnya belum ada sosialisasinya,” kata Nyoman kepada HARIAN NASIONAL, Kamis (30/1). Persita, kata Nyoman, sudah aktif menanyakan kepastian itu ke PT LIB. Namun, pertanyaan mereka tak kunjung mendapat jawaban. Termasuk pelaksanaan pertemuan manajer, yang biasa dilakukan sebelum memulai kompetisi. Alhasil, Persita hanya dapat berpatokan dengan regula-

si tahun lalu. Hanya saja, ia pun juga khawatir jika ada perubahan, khususnya terkait partisipasi tujuh pemain muda di bawah usia 23 tahun yang menjadi syarat wajib yang diberikan PT LIB. “Apakah regulasi memakai pemain muda tahun ini tetap sama atau ada batas minimal? Terus terang kalau semuanya diumumkan belakangan, kami bakal kerepotan mencari pemain di bawah usia 23. Apalagi waktunya mepet,” ungkap Nyoman. “Pandangan saya, direksi baru ini perlu waktu membuat banyak program. Harapan saya jangan

LIGA MOLOR SUDAH BIASA Kompetisi Operator Rencana Realisasi ISL 2014 PT Liga Pekan IV Januari 1 Februari ISL 2015* PT Liga 20 Februari 4 April Liga 1 2017 PT LIB 26 Maret 15 April Liga 1 2018 PT LIB 24 Februari 23 Maret Liga 1 2019 PT LIB 8 Mei 15 Mei *Hanya bergulir sepekan karena PSSI disanksi FIFA

sampai klub-klub ini akhirnya kesulitan karena menyiapkan segala sesuatunya terburu-buru.” Sementara itu, Manajer PSIS Semarang Wahyu ‘Liluk’ Winarto juga mengeluhkan problem serupa. Dia berharap, jangan sampai kickoff Liga 1 2020 molor lagi, sebagaimana yang terjadi tahun sebelumnya. Sebab, kata Liluk, bakal menyulitkan tim. “Kami sudah mempersiapkan semuanya dan kami berharap 29 Februari kickoff bisa dimulai,” kata Liluk. Direktur Utama PT LIB Cucu Soemantri mengatakan, mereka masih menyiapkan hal-hal yang berkaitan dengan Liga 1. Di antaranya terkait jadwal, koordinasi dengan kepolisian, anggaran operasional, hingga regulasi. Lelaki yang menjabat sebagai Wakil Ketua PSSI ini menjelaskan, urusan jadwal sebenarnya sudah

rampung. Namun, mereka baru bisa menyebarkan kepada klub peserta pada 20 Februari atau saat pertemuan manajer. Kondisi ini tentu sangat mepet dengan rencana kickoff. “Makanya kami harus melihat finalisasi jadwal hasil koordinasi dengan Polri terkait pengamanan laga selama semusim. Kami juga harus bisa mencocokkan jadwal Polri. Kalau cepat selesai, pertemuan manajer juga langsung kami adakan,” kata Cucu. Cucu juga belum dapat memastikan apakah ada perubahan regulasi untuk musim ini. Termasuk, dia menuturkan, soal besaran subsidi yang akan diterima klub peserta selama satu musim. “Nanti semuanya baru diberi tahu saat pertemuan manajer karena anggaran operasional pelaksanaan saja masih disiapkan,” tutur Cucu. O RIDSHA VIMANDA NASUTION

ANTARA | ARI BOWO SUCIPTO

Tim Tuan Rumah Dikepung Gamers ASEAN

LEGIUN ASING ANYAR “SINGO EDAN” Dari kiri: Pemain Arema FC Elias Patricio Alderete (Argentina), Matias Daniel Malvino (Uruguay) dan Jonathan Jesus Bauman (Argentina) berpose usai menandatangani kontrak di Kantor Arema, Malang, Jawa Timur, Kamis (30/1). Ketiga legiun asing anyar ini ditargetkan mengantarkan Singo Edan mencapai target juara Liga 1 2020.

Timnas U-19 Hadapi Uji Coba Terakhir JAKARTA (HN) – Timnas U-19 Indonesia bakal melakoni laga uji coba (TO) menghadapi Bucheon FC berformat 3x30 menit di Alpine Football Camp Training, Chiang Mai, Thailand, Jumat (31/1). Ini adalah TO terakhir Garuda Nusantara di Negeri Gajah Putih. “Besok (hari ini) uji coba terakhir timnas melawan Bucheon. Tanggal 1 Februari kami sudah pulang ke Indonesia,” kata Asisten Pelatih Timnas U-19 Nova Arianto dihubungi HARIAN NASIONAL dari Jakarta, kemarin. Hingga kemarin, Nova menyatakan, Bagas Kaffa dkk masih melakukan pelatihan tes fisik. Di

antaranya, lari 5-10 km hingga fokus perbaikan pertahanan individual. Menurut dia, anak-anak latihnya menunjukkan progres, baik fisik dan mental bertanding. “Kualitas passing, fisik dan mental pemain juga berkembang. Coach Shin juga kini fokus bagaimana mereka tidak ada TO tetap melakukan latihan fisik,” ungkap Nova. Sebelumnya, Timnas U-19 latih tanding pertama kali dengan salah satu klub Kyung Hee University. Di mana mereka harus mengakui keunggulan lawan dengan skor 0-2. Kemudian, kedua, mereka bermain 0-4 melawan

Seongnam FC. Begitu juga saat melawan Busan IPark yang tahun ini baru saja promosi ke K-League 1, mereka bisa membuat satu gol, meski harus juga mengakui kekuatan tim lawan 1-5. Kemudian, kemarin, mereka bermain lagi dengan Seongnam FC dengan skor 1-4, gol dicetak oleh Irfan Jauhari. Terakhir, mereka sukses meraih kemenangan dengan skor 2-1, di mana dua gol Timnas U-19, dicetak Rizky Ridho Ramadhani dan Komang Teguh Trisnanda. Setelah dari Thailand, Timnas U-19 juga diagendakan TC di Jepang. O RIDSHA VIMANDA NASUTION

JAKARTA (HN) – Lima tim eSports Indonesia bakal menghadapi rintangan superterjal di grand final Piala Presiden eSports 2020. Mereka dituntut menjaga muka tuan rumah di tengah kepungan timtim kuat ASEAN saat tampil di grand final yang bergulir di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD City, Tangerang, 1–2 Februari. Sebagai tuan rumah, Indonesia menempatkan 21 atlet dari lima tim di laga pamungkas. Empat tim yang diwakili 18 atlet bersaing di game Free Fire, yakni Louvre, Dranix, Elvo G I serta Big Akar. Mereka akan beradu kehebatan dengan tim Thailand yang diwakili Illuminate dan Evos-MG1, Cloud dan Flash dari Vietnam, Argon My dan High Quality Squad dari Malaysia, Pak Royal Army dari Filipina, dan KHKR dari Kamboja. Eka Putra Johan, wakil Big Akar, berharap bisa mengharumkan Merah Putih di grand final nanti. Ia mengatakan, timnya bakal berjuang ekstra keras mewujudkan misi tersebut guna menuntaskan perjuangan yang telah dilakukannya sejak babak penyisihan, di mana lelaki kelahiran Nunukan ini sempat terkendala koneksi internet di tempat tinggalnya. “Sampai di babak ini saja sebetulnya sudah membanggakan,” kata Eka yang mengaku Kamis (30/1). “Target utama kami tentu menjadi juara, apalagi kami tuan rumah. Kami harus membanggakan Indonesia. Intinya kami harus siap mental, kesehatan, dan strategi, supaya mainnya enjoy dan tidak

ada beban.” Satu tim lain wakil Merah Putih adalah Illuminate Indonesia yang dimotori Rizky Faidan, Doni Pratama Sakti, dan I Made Aris Sandra. Ketangkasan mereka di game eFootball Pro Evolution Soccer (PES) bakal diadu dengan wakil-wakil dari Thailand, Vietnam, Malaysia dan Myanmar. “Pemain-pemain pro sangat banyak, persaingan di Indonesia sendiri untuk game PES juga ketat sekali, dari skill, mental, dan banyak hal. Yang pasti harus fokus, konsisten, tenang, kalau sampai gugup itu bisa menghancurkan kemampuan yang saya miliki,” ujar Doni. Tim yang lolos ke grand final terjaring dari seleksi panjang, mulai dari regional hingga grand final. Tercatat lebih 177 ribu pemain mendaftar dan terlibat di Piala Presiden eSports atau melonjak drastis dari tahun lalu yang sekadar 15 ribu pemain. Peningkatan ini dikarenakan rivalitas Piala Presiden eSport 2020 turut membuka persaingan level Asia Tenggara. Maklum saja, total hadiahnya pun menggiurkan yakni Rp 1,6 miliar atau naik Rp 100 juta dari komitmen awal. “Semua tim terbaik yang tampil di grand final dipastikan bertarung habis-habisan. Ini akan menjadi sajian menarik untuk disaksikan. Kami optimistis atlet-atlet eSports Indonesia mampu meraih gelar juara dan mengharumkan nama bangsa,” ujar Ketua Panitia Penyelenggara Piala Presiden Esports 2020 Giring Ganesha. O MOH SAID MASHUR


Sports

JUMAT, 31 JANUARI 2020 | Nomor 1951 Tahun VII

B24

Priska Madelyn Nugroho bersama Alexandra Eala (Filipina) amankan tiket final ganda putri junior. Indonesia JAKARTA (HN) Petenis Priska Madelyn Nugroho memberi kejutan luar biasa di Australian Open 2020. Turun di nomor ganda putri junior bersama pemain Filipina Alexandra Eala, mereka bakal menghadapi pasangan beda negara Savannah Ziva Falkner (Slovenia)/Matilda Mutavdzic (Britania) di babak final, Jumat (31/1). Capaian tersebut jelas membanggakan. Apalagi, Priska/Eala mendapatkannya usai menyingkirkan unggulan satu Kamilla Bartone (Latvia)/Linda Fruhvirtova (Rep Ceko) 1-6 7-5(10-8), Kamis (30/1). Yang jelas, apa pun hasil di final nanti penampilan Priska layak mendapat apresiasi. Sudah lama, Indonesia tidak memiliki bintang tenis mumpuni usai era Yayuk Basuki dan Angelique Widjaja. Tak berlebihan rasanya jika mengatakan Priska adalah potensi emas Indonesia. Apalagi jika melihat capaiannya sejak musim lalu, Priska menjejak perempat final tunggal putri junior Wimbledon dan US Open serta menjejak semifinal SEA Games 2019 Filipina, tetapi dihentikan seniornya Aldila Sutjiadi. “Selamat buat Priska. Semoga suk-

ses di final. Bermainlah yang lepas dan tanpa beban. Saya bangga ada petenis Indonesia yang kembali berjaya di Australian Open 2020,” kata Angie, sapaan karib Angelique, dinukil dalam akun Twitter Tennis Indonesia, kemarin. Tampil di babak empat besar, Priska/Eala sebenarnya tidak diunggulkan. Terlebih, mereka sudah lebih dulu kehilangan set pertama 1-6. Meski begitu, pasangan yang tak terkalahkan di nomor ganda turnamen U-14 Tennis Europe 2017 ini tak patah arang. Mereka terus berupaya mengembalikan bola yang diberikan Falkner/Mutavdzic. Akhirnya usaha tak ada yang mengkhianati hasil. Setelah memperpanjang napas di set kedua 7-5, Priska/Eala akhirnya berhasil mengakhiri Falkner/ Mutavdzic lewat adu super tiebreak 10-8. “Sorakan suporter Filipina membuat semangat kami bangkit. Saat ketinggalan 1-7 di super tiebreak, kami pun merasa harus bisa bangkit,” kata Priska. Kini, Priska/Eala berharap bisa mengangkat trofi juara pada hari ini. Perlu diketahui, Indonesia pernah memiliki wakil yang juara di kategori ganda putri junior 2002, yakni Angie yang berpasangan dengan Gisela Dulko (Argentina). Setelah Angie, Tami Grande juga pernah juara ganda putri junior Wimbledon 2004. Namun, karier petenis berdarah Italia-Indonesia ini terhenti usai memutuskan fokus kuliah. O BRIGITHA SESILYA

DOK | PP PELTI

Potensi Emas Bernama Priska

PRISKA MADELYN NUGROHO

HASIL KAMIS (30/1) TUNGGAL PUTRA-SEMIFINAL 2-Novak Djokovic (Serbia) vs 3-Roger Federer (Swiss) 7-6(1) 6-4 6-3 TUNGGAL PUTRI-SEMIFINAL Garbine Muguruza (Spanyol) vs - 4-Simona Halep (Rumania) 7-6(8) 7-5, 14-Sofia Kenin (AS) vs 1-Ashleigh Barty (Australia) 7-6(6) 7-5 GANDA PUTRI JUNIOR-SEMIFINAL 4-Priska Nugroho (Indonesia)/Alexandra Eala (Filipina) vs 1-Kamilla Bartone(Latvia)/Linda Fruhvirtova (Rep Ceko) 1-6 7-5[10-8] | Savannah Ziva Falkner (Slovenia)/Matilda vs Mutavdzic (Britania) vs Broadus/Elizabeth Coleman (AS) 6-4 4-6 [10-8] AGENDA JUMAT (31/1) | TUNGGAL PUTRA-SEMIFINAL 5-Dominic Thiem (Austria) vs 7-Alexander Zverev (Jerman) GANDA PUTRI JUNIOR-FINAL 4-Priska Nugroho (Indonesia)/Alexandra Eala (Filipina) vsSavannah Ziva Falkner (Slovenia)/Matilda vs Mutavdzic (Britania)

AFP | WILLIAM WEST

SEKTOR tunggal putri membawa kejutan luar biasa di Australian Open. Bagaimana tidak, petenis “kuda hitam” justru berhasil mengamankan tiket babak pamungkas yang bergulir Sabtu (1/2). Adalah Sofia Kenin (AS) dan Garbine Muguruza yang membuat gebrakan tersebut. Tidak ada yang menyangka jika Kenin dan Muguruza yang akan menutup laga tunggal putri di Rod Laver Arena, besok. Maklum, nama Kenin belum seharum pemain-pemain muda lainnya seperti Naomi Osaka (Jepang) atau peringkat wahid dunia asal Australia Ashleigh Barty. Ia bahkan baru tampil di grand slam pembuka musim pada 2019. Itu pun langsung terhenti di babak kedua. Siapa sangka, ia melesat ke final dengan menjungkal wakil tuam rumah dengan skor 7-6(6) 7-5 di Rod Laver Arena, Kamis, (31/1). Kemenangan ini menjadi sukses kedua Kenin atas Barty dalam enam pertemuan antarkeduanya. “Saya ingin meminta maaf kepada semua penggemar Australia. Saya tahu mereka ingin Barty menang, tapi saya telah mengalahkan petenis nomor satu dunia,” kata Kenin. Pemanasan Kenin menuju Australian Open sebenarnya tidak mena-

AFP | WILLIAM WEST

Final Tunggal Putri Milik “Kuda Hitam”

GARBINE MUGURUZA

SOFIA KENIN

kjubkan. Ia terhenti di babak dua Adelaide International dan Brisbane International. Kini, ia justru menyingkirkan bintang muda sensasional dari negaranya Coco Gauff hingga petenis etnis Arab pertama yang mampu menjejak perempat final grand slam Ons Jabeur (Tunisia). “Saya tahu orang-orang belum memperhatikan saya sebelumnya. Saya harus membangun diri saya sendiri dan saya bisa,” tutur Kenin. Bukan hanya Kenin yang memberi kejutan, Muguruza pun demikian. Datang dengan kondisi tidak fit di Negeri Kanguru, petenis peringkat 32 dunia ini justru mampu menang

SEMIFINAL SABTU, 1 FEBRUARI 2020 Kenin AS 21 15 Tangan kanan Dua tangan 3 1 Turnamen Beijing 2019

vs Kewarganegaraan Usia Ranking Bermain Backhand Trofi Grand Slam Head-to-head LAGA TERAKHIR Lapangan Pemenang Keras Kenin

Muguruza Spanyol 26 32 Tangan kanan Dua tangan 7 2 0 Skor 6-0 2-6 6-2

menang 7-6(8) 7-5 atas unggulan empat Simona Halep (Rumania) dalam duel eks mantan ratu tenis, kemarin. “Saya berpikir untuk terus maju. Ini adalah kesempatan besar,” kata Muguruza. O AFP | RIDSHA VIMANDA NASUTION


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.