WAWASAN 04 Januari 2014

Page 1

■ Sabtu Pon ■ 4 Januari 2014 Harga Eceran Rp 2.000 Harga Langganan Rp 50.000

TAHUN KE 28 NO: 281 TERBIT 24 HALAMAN ISSN 0215 3203

Giliran Elpiji 3 Kilogram Langka SEMARANG – Kenaikan harga elpiji ukuran 12 kilogram yang menjadi Rp 145.000/kilogram di pasaran, berdampak kompleks. Masyarakat yang biasa menggunakan elpiji 12 kiligram, ramai-ramai beralih menggunakan elpiji ukuran tiga kilogram. Akibatnya elpiji melon ini langka, kalau pun ada harganya melambung. Pantauan Wawasan Jumat (3/1) di Kota Semarang, elpiji tiga kilogram kini bahkan mulai menghilang di pasaran. Sebenarnya kelangkaan sudah terjadi sejak beberapa waktu lalu, namun ketika harga elpiji 12 kilogram naik kelangkaan semakin parah. Sejumlah kios pengecer elpiji termasuk di daerah Banyumanik, puluhan tabung berjejer di depan kios me-

nunggu pasokan elpiji baru datang. Salah satu pengecer, Ano (60) mengaku tidak tahu alasan PT Pertamina mengurangi pasokan elpiji tiga kilogram belakangan ini. “Kita juga belum tahu apa penyebab pasokan dikurangi. Akibatnya banyak konsumen mengeluh karena sulit mendapatkan gas yang menjadi kebutuhan pokok,” Bersambung ke hal 7 kol 3

TUNGGU PASOKAN: Seorang pengecer saat menunggu pasokan elpiji 3 kilogram di Banyumanik Semarang.■ Foto: M16-yan

Subsidi Rp 30 Triliun Bakal Membengkak JAKARTA - PT Pertamina (Persero) menaikkan harga gas elpiji 12 kilogram pada 1 Januari 2014 dari Rp 70.200 menjadi Rp 117.708 per tabung. Masyarakat diperkirakan p i n d a h meng-

gunakan elpiji tiga kilogram yang masih disubsidi pemerintah. Wakil Menteri Keuangan (Wamenkeu) Bambang Brodjonegoro mengatakan, apabila migrasi ke elpiji tiga kilogram terjadi, maka anggaran subsidi elpiji akan semakin membengkak. Pada tahun ini, subsidi untuk elpiji tiga kilogram mencapai Rp 30 triliun. “Ingat subsidi

sudah di atas Rp 30 triliun subsidi elpiji. Jadi kita nggak mau naik lagi. Tahun ini sama lah segitu, elpiji tiga kilogram kan nggak dinaikkan harganya. Itu ketentuannya dari Dirjen Migas,” kata Bambang di kantornya, Jakarta, Jumat (3/1). Menurutnya, hal itu sudah disampaikan kepada pihak Pertamina, apalagi Bambang merupakan salah satu Komisaris Pertamina. Untuk menaikan harga elpiji 12 kilogram maka harus dipastikan tidak

ada peralihan secara besarbesaran kepada elpiji tiga kilogram. “Saya dari dulu bilang kalau Pertamina mau naikkan elpiji 12 kilogram, satu harus dipastikan bahwa tidak ada migrasi besar-besaran ke elpiji 3 kilogram, karena itu hanya akan menambah subsidi ujungnya,” jelas Bambang. Ini pun menurutnya tidak cukup hanya dengan imbauan agar tak terjadi migrasi. Pemerintah juga harus memiliki langkah yang tegas, agar bisa Bersambung ke hal 7 kol 1

EDUKATIKA

5

Sekolah Tidak Jujur Bakal Dipenalti GEBYAR

Lagi, Fosil Gajah Purba Ditemukan di Patiayam

8

KUDUS – Warga Desa Terban, Kecamatan Jekulo Kudus kembali menemukan sejumlah fosil tulang belulang binatang purba di kawasan situs Patiayam, desa setempat. Beberapa fosil yang ditemukan di antaranya tulang kaki serta tulang rusuk stegodhon trigonochepalus (gajah purba). Pengelola rumah fosil Situs Patiayam Kudus, Ari Mustaqim mengatakan, untuk saat ini pihaknya baru bisa mengangkat fosil gading gajah dan tulang rusuk. “Untuk sementara, tulang rusuk sudah bisa diangkat. Sementara, untuk tulang kaki masih dalam proses peng-

Ikhlas Dilaporkan Polisi GRUP band Radja resmi melaporkan karaoke milik Inul, Rossa, dan Charlie ‘Setia Band’ di Bareskrim Mabes Polri, Jakarta Selatan. Ian Kasela cs merasa hak ciptanya telah dicuri oleh beberapa bisnis karaoke seperti Inul Vizta, Diva Karaoke, Charly VH Karaoke, Nav Karaoke, dan Happy Puppy. Menurut kuasa hukum Radja, Yanuar Bagus Sasmito, karaoke itu dikenakan Pasal 72 UU No. 19 th 2002 tentang Hak Cipta dengan nomor laporan LP/04/I/ 2014/ Bareskrim. Ia pun mengancam karaoke milik Inul, Rossa, dan Charlie ‘Setia Band’ dengan hukuman tujuh tahun penjara serta denda Rp 5 miliar.

TEMUAN: Warga saat membawa fosil temuan mereka dari lokasi penemuan. ■ Foto: Ali Bustomi-yan

Bersambung ke hal 7 kol 1

30 Koruptor Jateng Berkeliaran SEMARANG - Hampir serupa dengan jawaban-jawaban sebelumnya, pihak Kejaksaan Tinggi (Kejati) Jateng, belum berhasil menemukan keberadaan 30 orang buronan mereka yang telah ditetapkan sebagai DPO (Daftar Pencarian Orang). Kepala Kejati Jateng, Babul Khoir Harahap mengaku sudah berkoordinasi dengan tim di Kejagung, untuk mendapatkan buronan mereka. “Belum ketemu. Kami sudah koordinasi dengan pihak Kejagung,” ujarnya kepada wartawan, Jumat (3/1). Diketahui, sebanyak 30 DPO kejaksaan di Jateng masih buron dan belum ditangkap. Mereka belum berhasil ditangkap karena sejumlah faktor. “Ada

30 orang yang masih buron. Beberapa belum ditangkap karena lolos dan ada dua yang sakit,” kata Babul. Belum ditangkapnya para koruptor itu seolah menunjukkan kurang maksimalnya kerja kejaksaan untuk memburu. Pasalnya, sebagaiman diungkapkan Babul Khoir sebelumnya, usai dilantik menjadi Kajati Jateng pihaknya menargetkan selama tiga bulan kedepan akan mengeksekusi sejumlah buron kasus tunggakan korupsi. “Menjadi kewajiban kami, untuk menuntaskan dan menyelesaikan. Baik korupsi yang sudah incraht (sudah ada penetapan pengadilan-red) dan Bersambung ke hal 7 kol 3

40 Tahun Nglajo Magelang Semarang untuk Jual Gethuk

Pelanggannya pun Setia Sejak Puluhan Tahun Silam Makanan tradisional gethuk lindri memang terbilang kian langka, khususnya di kota besar seperti Semarang. Namun ada seorang penjual yang sangat setia menggeluti profesinya hingga puluhan tahun, demi memanjakan lidah warga Semarang. LANGIT Magelang masih gelap. Jalanan kota masih lengang dari bisingnya kendaraan. Tubuh-tubuh manusia juga masih terlelap dalam mimpinya. Jam dinding masih menunjukkan pukul 03.00 dini hari, namun sosok perempuan setengah baya sudah siap me-

numbuk singkong yang akan menjadi bahan dasar pembuatan getuk lindri. Dibantu anak dan suaminya, ibu berjilbab ini dengan sigap mencampurkan berbagai bahan tambahan ke dalam tumbukan singkong yang telah halus. Narto (55), salah satu penjual getuk lindri yang sudah berjualan selama 40 tahun lamanya merupakan salah satu penjual getuk lindri yang memilih untuk nglajo dari Magelang ke Semarang setiap harinya. Pukul 07.00 pagi ia sudah siap membawa dagangannya untuk dijual di ibu Kota Jawa Tengah. Ditemani sepeda mo-

tor yang sudah terbilang tua, ia rela menempuh perjalanan selama dua jam untuk menajajakan getuk lindri buatannya di Pasar Johar, Semarang. Di kios kecil sederhana dengan beratapkan terpal dan payung tempat ia berjualan, Narto mulai menata getuk lindri beraneka warna dan rasa di Bersambung ke hal 7 kol 3 BERTAHAN: Gethuk lindri khas Magelang ini masih bertahan dijual di Pasar Johar Semarang.■ Foto: M16-yan


Sabtu Pon, 4 Januari 2014

Gubernur Ajak Ciptakan Keamanan Usai Pemilu SEMARANG - Gubernur Jateng Ganjar Pranowo mengajak seluruh partai politik peserta pemilu, untuk menciptakan suasana aman sebelum dan setelah Pemilu 2014. Suasana yang sudah kondusif jangan sampai terusik karena pelaksanaan pesta demokrasi tersebut. Hal tersebut diungkapkan Gubernur saat menerima audiensi pimpinan DPD Partai Gerindra Jateng di ruang kerjanya yang dipimpin Ketua Abdul Wachid, Sekretaris Agus Priyadi, Bendahara Hery Pudjiatmoko. Hadir pulai Wakil Ketua Moch Wasiman, Sriyanto Saputro dan Dwi Yasmanto serta Wakil Bendahara Sri Hartini. Dia mengapresiasi pertemuan tersebut, karena sejak dilantik Gerindra adalah satusatunya partai yang sudah menemuinya. Ganjar menegaskan, meski dirinya menjadi gubernur diusung dan didukung oleh PDIP, namun bukan berarti dirinya mengemban tugas ini untuk partai tersebut semata. “Saya ini gubernurnya rakyat Jateng, bukan hanya gubernurnya partai saya,’’ tandasnya. Dia menargetkan dalam tiga tahun kepemimpinannya upaya percepatan utamanya menyangkut infrastruktur harus sudah kelihatan. Utamanya Bandara

Ahmad Yani dirinya sudah menemui dan mempertemukan Menteri Keuangan dan Menteri Pertahanan agar segera direalisasikan bandara internasional yang representatif. “Kita malu punya bandara seperti itu.’’ Kemudian menyangkut Pelabuhan Tanjung Emas, lanjut dia, saat ini sudah ada calon investor asing yang siap menanamkan modalnya. Jika itu terwujud maka, reklamasi pantai bisa dilakukan sekaligus untuk mengatasi rob. ‘’Ibaratnya sekali pukul dapat dua.’’ Ketua DPD Gerindra Jateng Abdul Wachid menyatakan pihaknya siap menjadi mitra kerja yang baik untuk kemajuan Jateng, utamanya lewat para anggota fraksi di DPRD Jateng. Atas penyelenggaraan pemerintahan di provinsi ini, partai berlambang burung garuda itu juga akan menjadi partner yang kritis dan konstruktif. Dia sepakat untuk menciptakan suasana yang kondusif selama tahun politik ini, karena pada prinsipnya ‘pertarungan’ saat pemilu hanya bersifat sementara, dan yang terpenting perlunya mengedepankan politik yang santun dan elegan. Pemilu harus bisa memberikan pendidikan politik yang baik kepada rakyat.■ M10-yan

AUDIENSI: Gubernur Jateng Ganjar Pranowo menerima audiensi jajaran pengurus DPD Patai Gerindra Jateng Abdul Wachid di Gubernuran Jumat (3/1). ■ Foto: ist

Ribuan Orang Hadiri Haul Gus Dur JOMBANG - Ribuan warga dari dalam dan luar Jombang yang hendak mengunjungi acara Haul Gus Dur, tertahan di sepanjang Jalan Hasyim Asyari, Jombang, Jumat (3/1) malam. Ribuan warga yang tertahan di luar Ponpes Tebuireng adalah warga yang tidak memiliki undangan sehingga dilarang petugas keamanan memasuki areal Ponpes Tebuireng. Menurut Imam Bukhori (43), salah seorang pengunjung yang berasal dari Krian, Sidoarjo, dirinya datang bersama anak dan istrinya ke Tebuireng untuk mengunjungi acara Haul keempat Gus Dur. “Karena tidak boleh masuk ya sudah saya ngaji di sini saja bersama warga lainnya,” kata Imam. Ribuan warga yang tidak boleh masuk terpaksa harus me-

ngikuti acara Haul keempat Gus Dur di sepanjang Jalan Hasyim Asyari di depan Ponpes Tebuireng Jombang. Mereka membeli alas plastik sebagai tempat duduk. Pasalnya, ratusan anggota polisi dan banser berbaris memanjang, membentuk barikade menjaga ribuan warga agar tidak memasuki kompleks Ponpes Tebuireng. Selain itu, petugas keamanan melakukan penjagaan ketat di pintu masuk Ponpes Tebuireng hingga acara selesai. Pengamanan super ketat diterapkan karena para pemimpin negeri ini tengah menghadiri acara puncak Haul Gus Dur yang keempat. Termasuk Juga Presiden RI, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) yang didampingi Ibu Ani Yudhoyono. ■ dtc-yan

Titip Doa Berbayar Dilarang Islam JAKARTA - Dunia maya digemparkan dengan adanya program menitipkan doa dengan memberikan sedekah minimal Rp100 ribu yang diusung oleh perencana keuangan Ahmad Gozali. Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Amidhan, Jumat (3/1) mengatakan minta didoakan dengan membayarkan sejumlah uang adalah perbuatan yang tidak dibenarkan dalam ajaran Islam. “Titip doa sebenarnya tak perlu bayar. Itu keliru. Kalau mau minta doa yang terbaik langsung, tidak perlu pakai perantara,” kata Amidhan. Meski demikian, memang ada beberapa tempat yang paling mustajab yang dapat dikabulkan, seperti Multazam, Hijir Ismail, atau di Arafah. Namun bukan berarti mereka

dapat menitipkan doa begitu saja. “Cukup dengan berdoa khusyuk, tak perlu pakai bayar. Kalau begitu dapat terjebak komersialisasi agama,” kata Amidhan. Adanya program titip doa berbayar ini langsung menuai kecaman. Terkait hal tersebut, dalam situs ‘sedekah harian’, penggagas Ahmad Gozali menyampaikan permintaan maaf. Dia mengakui keliru dan tak bermaksud melakukan komersialisasi. “Lazimnya orang yang pergi ke Tanah Suci, baik untuk haji kecil maupun haji besar, banyak yang menitipkan doa. Termasuk doa yang khusus dan di tempat tertentu,” kata Gozali. Kata Gozali, program Titip Doa idenya sangat sederhana yakni, menggairahkan orang untuk bersedekah. ■ vvn-yan

TOLAK PENCITRAAN : Puluhan mahasiswa yang tergabung dalam Gerakan Aktifis Mahasiswa (GAM) Jombang menggelar aksi unjuk rasa menolak kedatangan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono di Jalan raya Wahid Hasyim Jombang, Jatim, Kamis (2/1). Menurut mahasiswa, kedatangan SBY untuk menghadiri Haul Gus Dur Jumat (3/1) itu sarat dengan kepentingan politik, hanya untuk pencitraan partai. ■ Foto: Antara

Kota Suara Pengganti Berbahan Kardus SEMARANG - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jawa Tengah Joko Purnomo mengungkapkan, diketahui ada bilik dan kota suara yang hilang maupun rusak. Sedikitnya 17 kota/kabupaten di Jateng yang mengalami hal itu sehingga KPU Jateng harus mendistribusikan kotak dan bilik suara sebagai pengganti yang rusak dan hilang dicuri itu. “Sehingga itu di 17 kabupaten/kota itu mengalami kekurangan logistik. Kotak suara yang telah kami distribusikan berjumlah 10.084 buah, sedangkan jumlah bilik suaranya 38.838 buah,” kata mantan Ketua KPU Wonogiri ini, Jumat (3/1). Menurut dia, kotak suara pengganti yang didistribusikan ke-17 kabupaten/kota itu terbuat dari bahan kardus. Meskipun terbuat dari kardus, namun

dilapisi plastik dan termasuk kategori barang habis pakai. Menurut Joko, bahan terbuat dari kardus karena biayanya lebih murah. Selain biaya produksinya mahal, kata dia, kotak suara berbahan aluminium juga membutuhkan biaya tinggi untuk menyewa tempat penyimpanan. “Pertimbangan memilih kotak suara berbahan kardus yang dilapisi plastik itu karena lebih

murah dibandingkan dengan Kabupaten Pati. “Selebihnya, Kakotak suara lama yang terbuat bupaten Jepara, Kabupaten Kendal, Kabupaten Pekalongan, dari alumunium,” katanya. Kabupaten Tegal, Kota Surakarta, Kota Salatiga, dan Kota Sema■ Dicuri Joko menjelaskan, pendistribu- rang,” ungkapnya. Jumlah tempat pemungutan sian kotak dan bilik suara pengganti itu selain karena hilang suara di Jateng tercatat 77.693 dicuri dan rusak juga karena buah dan untuk satu TPS ratabertambahnya jumlah tempat rata ada empat bilik serta empat pemungutan suara (TPS). Menu- kotak suara untuk pemilihan rut dia, Kabupaten Tegal menjadi anggota DPR, DPD, DPRD prodaerah yang paling banyak vinsi, dan DPRD kabupaten/mendapat distribusi kotak suara kota. Joko menyampaikan, KPU dengan jumlah 7.488 buah. “Sementara Kabupaten Klaten Jateng juga tengah mendistriterbanyak memperoleh bilik sua- busikan logistik Pemilu 2014 bera dengan 11.931 buah,” tambah rupa sampul ke 35 kabupaten/kota di Jateng. Menurut Joko. Untuk ke-17 kabupaten/kota dia, target penyelesaian pengiyang mendapat pengganti kotak riman bisa beres pada 4 Januari dan bilik suara pengganti itu 2014. “Untuk logistik Pemilu 2014 adalah Kabupaten Banjarnegara, lainnya kecuali surat suara, tinta, Kebumen, Purworejo, Wonoso- dan formulir sudah 100 persen bo, Magelang dan Kabupaten kami distribusikan ke seluruh Klaten. Selanjutnya, Kabupaten daerah di Jateng,” ujarnya.■ Sukoharjo, Sragen, Rembang, dan M10-yan

Dibantah, Ada Bunker di LP Nusakambangan CILACAP - Kepala Divisi Pemasyarakatan (Kadivpas) Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Provinsi Jawa Tengah Hermawan Yunianto membantah adanya bunker di dalam sel Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Batu, Pulau Nusakambangan, seperti yang muncul di pemberitaan media Jumat (3/1). Pemberitaan tersebut dinilai tidak benar karena memang tidak ada bunker di sel napi. ‘’Tidak ada bunker. Semua sel biasa dan tidak ada temuan bunker seperti yang dikabarkan,’‘ kata Hermawan Yunianto kepada wartawan saat dihubungi melalui telepon. Dikatakan, yang ada hanya berupa satu petak tegel dirusak dan di bawahnya digunakan untuk menyembunyikan HP. Pe-

rusakan tegel satu petak, ukuran 20x20, untuk digunakan menyembunyikan HP jelas tidak bisa disebut bunker. Dengan demikian, lanjutnya, tempat yang disebut-sebut sebagai bunker penyimpanan narkoba dan telepon seluler sebenarnya hanyalah lubang kecil di bawah tegel seperti yang ditayangkan salah satu televisi swasta Jumat pagi. Pemakaian tegel keramik di kamar sel napi ada kelebihan dan kekurangannya. Kelebihannya kamar sel terlihat bersih dan rapi. Kelemahannya, tegel keramik ini bisa dikorek bawahnya oleh napi dan digunakan untuk menyembunyikan barang napi sebelum kemudian ditutup lagi dengan tegel keramik yang sudah dilepas. Kabar adanya bunker di LP

Batu ini perlu diluruskan agar tidak ada salah persepsi. Karena ketika menyebut ada bunker kesannya ada ruang bawah tanah yang besar dan luas yang bisa digunakan untuk bersembunyi atau menyimpan benda dalam jumlah besar. Kadivpas juga menyayangkan media yang menggunakan penafsiran sendiri terkait pemberitaan mengenai lubang kecil penyimpanan telepon seluler dan narkoba di dalam sel Lapas Batu. Dalam kesempatan itu juga dikatakan, menyusul penertiban oleh aparat gabungan di LP Batu beberapa waktu lalu, saat ini LP tersebut masih dijaga bersama oleh kawan-kawan pegawai lapas se-Nusakambangan secara bergilir. Ini dilakukan sampai situasi benar-benar dinilai kondusif.

‘’Selain itu saat ini ada sejumlah napi yang memang ditempatkan di sel terpisah. Ini terutama napi kasus terorisme dan juga napi yang dalam penertiban kemarin diduga memakai narkoba,’‘ tambah Hermawan. Seperti diberitakan sebelumnya, situasi LP Batu sempat memanas Selasa (31/1) lalu pasca pemindahan salah satu napi kasus terorisme, Pepi Fernando. Karena situasi dinilai kurang kondusif akhirnya tim gabungan terdiri TNI, Polri dan pihak Lapas melakukan penertiban. Termasuk adalah dengan melakukan sweeping ke kamar-kamar napi di LP Batu dan memusnahkan barangbarang milik napi yang dinilai tidak sepatutnya dimiliki oleh napi. ■ SMNetwork/G21-yan

Transaksi Mencurigakan Meningkat JAKARTA - Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) mencatat peningkatan transaksi mencurigakan selama tahun 2013 dibandingkan dengan periode 2012. Situasi itu tergambar dari meningkatnya jumlah Hasil Analisis (HA) dan Hasil Pemeriksaan (HP) yang sudah disampaikan ke penegak hukum. “Selama Januari 2013 sampai dengan November 2013, jumlah HA dan HP mencapai 265 HA dan 14 HP. Meningkat 6 persen dan 7,7 persen dibanding jumlah pada periode yang sama tahun 2012,” kata Ketua PPATK, Muhammad Yusuf dalam konfrensi pers di kantornya, Jakarta Pusat, Jumat (3/1). Yusuf mengemukakan penerimaan laporan juga mengalami peningkatan dari tahun lalu yakni sebesar 25,2 persen untuk Laporan Transaksi Keuangan Mencurigakan (LTKM) dan 27,8 persen untuk Laporan Pembawaan Uang Tunai (LPUT). De-

kepada Kepolisian, Kejaksaan, KPK, BNN, dan Ditjen Pajak. Untuk periode Januari 2013 sampai dengan November 2013, PPATK menghasilkan total 265 HA. “Terdiri dari 63 hasil analisis proaktif dan 202 hasil analisis reaktif yang berindikasi tindak pidana pencucian uang dan/atau tindak pidana asal yang telah disampaikan kepada penyidik,” katanya. Sebagaimana diketahui proses analisis yang dilakukan PPATK terdiri atas analisis proaktif dan analisis reaktif. Analisis proaktif merupakan kegiatan meneliti LTKM atau laporan lainnya atas inisiatif PPATK. Sedangkan, analisis reaktif/inquiry merupa-kan proses analisis yang dilakukan atas permintaan dari penyidik tindak pidana pencucian uang (TPPU). Hasil akhir dari proses REFLEKSI: Kepala PPATK Muhammad Yusuf saat memberi keterangan tersebut adalah hasil analisis. ■ mengenai Refleksi Akhir Tahun PPATK di Jakarta, Jumat (3/1). ■ Foto: vvn-yan Antara

ngan demikian, jumlah keseluruhan laporan yang diterima PPATK mencapai 13,8 juta. “Ini berarti rata-rata laporan per tahun yang diterima PPATK sejak Januari 2003 sebanyak 1.265.318 laporan, atau lebih dari 105.443 laporan per bulan, atau

setara dengan 5.272 laporan per hari, atau 220 laporan per jam,” ujar Yusuf. Yusuf melanjutkan selama sepuluh tahun, yakni dari Januari 2003 sampai dengan November 2013, PPATK sudah menyampaikan sebanyak 2.415 HA


Sabtu Pon, 4 Januari 2014

Ramai-ramai Pindah ke Elpiji 3 Kg PEKALONGAN - Seiring dengan ‘perubahan’ harga elpiji 12 kilogram hampir 50 persen, konsumen maupun pelaku bisnis di wilayah Jateng beralih ke ukuran 3 kilogram. Para pengelola rumah makan dan industri makanan rumahan kebanyakan merasa resah dengan kenaikan harga elpiji 12 kg. Para pemilik rumah makan makan maupun usaha di Kota Pekalongan yang menggunakan elpiji 12 kg selama ini, misalnya, mengakui memborong elpiji 3 kg untuk menekan kerugian. Harga elpiji 12 kg selama ini dibeli sekitar Rp 90.000 telah berubah menjadi Rp 135.000 di pasaran. “Ya naiknya sekitar Rp 50.000 per tabung, maka dari itu kami beralih yang kecil-kecil (3 kg, red)“ kata Taufik pemilik rumah makan di Tirto, Pekalongan. Namun begitu justru elpiji 12 kilogram seperti menghilang di pasaran. Seperti dituturkan Supervisior SPBU Medono, Wahyu Widayat Makmur. Pengiriman terakhir pada Senin lalu tiba-tiba terhenti. Sementara itu dari Kendal didapatkan informasi, kenaikan harga elpiji 12 kg diprediksi akan terjadi migrasi penggunaan ke ukuran 3 kg. ’’Kita prediksi paling banyak dari kalangan rumah tangga,’’ ujar Kabid Perdagangan Dinas Perdangan Kendal, Heru Yuniar-

STOK MENUMPUK: Kenaikan harga elpiji 12 kilogram membuat penjualan elpiji ukuran ini di tingkat distributor menjadi lesu. ■ Foto: Hadi Waluyo so di ruang kerjanya, Jumat (3/1). Alokasi elpiji ukuran 3 kg pada 2013 se-Kabupaten Kendal mencapai 6.437.000 tabung. Disperindag mengajukan kenaikan 10 persen dan saat ini baru diproses di Pertamina. ’’Dengan tambahan 10 persen atau 6.565.500 kita harapkan jika ada migrasi pengguna 12 Kg ke 3 Kg nantinya tidak ada kelangkaan,’’ tutur heru. Heru menambahkan, pihaknya akan mengawasi dengan ketat hotel, rumah makan, restoran dan industri lainya rawan terjadi migrasi. Perpindahan ini dibenarkan salah satu pengecer di Kendal. Hanya dalam hitungan menit ratusan tabung gas elpiji ukuran 3

kg ludes dibeli konsumen. Padahal jatah dari agen tidak ditambah malah berkurang sementara permintaan mulai naik setelah kenaikan harga elpiji 12 kg. Pengecer lain, Ahmad Waluyo mengaku, tidak bisa meminta tambahan jatah pasokan elpiji 3 kg dari agen, karena dari pihak agen sudah membagi sesuai dengan pasokan Pertamina serta dijadwal. “Permintaan banyak tapi tidak bisa nambah pasokan ke agen karena sudah dijatah dan dijadwal pengirimannya,” kata Waluyo. Harga elpiji ukuran 12 kilogram di sejumlah pengecer dijual mulai harga Rp 129 ribu hingga Rp 140 ribu pertabungnya. Se-

mentara ukuran 3 kg pengecer menjual dari harga Rp 15 ribu hingga Rp 17 ribu. Mar Dari Kajen menyebutkan, kenaikan harga elpiji 12 kg dari Rp 85 ribu menjadi Rp 135 ribu per 1 Januari 2014 membuat penjualan elpiji ukuran ini lesu di Kabupaten Pekalongan. Jika rata-rata distributor mampu menjual hingga 150 tabung perhari kini hanya 20–30 tabung. “Jumlah segitu sudah bagus,” kata Abimanyu (40), salah seorang pengelola distributor resmi elpiji yang berkantor di Jalan Raya Wiradesa, KabupatenPekalongan, Jumat (3/1).■ K-28/mar/haw-Ct

Amrina Bakery, Dwi Puspitasari mengaku sejak dinaikkan awal bulan ini, biaya operasional yang dikeluarkan langsung membengkak. ”Tentu saja karena selama ini kami menggunakan elpiji tabung 12 kilogram sebagai bahan bakar utama pembuatan roti. Kenaikan harga ini membuat kami benarbenar terjepit,” katanya. Dikatakan Dwi, untuk operasional usahanya, setiap hari

menghabiskan tiga hingga empat tabung gas elpiji 12 kilogram. Dengan harga per tabung yang saat ini menembus Rp 135 ribu, tambahan biaya yang harus dikeluarkan mencapai Rp 165 ribu hingga Rp 180 ribu per hari. Padahal, pihaknya tidak mungkin menaikkan harga jual produknya di pasaran. Ini dikarenakan pangsa pasar roti yang dihasilkannya adalah untuk ka-

langan menengah ke bawah, sehingga bila harga naik sedikit akan mempengaruhi permintaan. ”Kami tidak berani untuk menaikkan harga karena respon pasar pasti akan negatif,” tuturnya. Untuk itu, Dwi berharap Pertamina meninjau kembali kebijakan kenaikan harga elpiji 12 kilogram. Sebab, elpiji 12 kilogram juga banyak digunakan oleh masyarakat menengah ke bawah. ■ Tom-Ct

Apjati Diminta Lakukan Kajian Akademik Soal Perlindungan TKI SEMARANGI-Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo minta Perusahaan Pengerah Tenaga Kerja Indonesia Swasta (PPTKIS) kompak, terutama dalam menghadapi PPTKIS nakal. “Kalau perlu diberi sanksi oleh PPTKIS yang lain, karena nila setitik yang lain bisa ikut kena getahnya,” kata Ganjar kepada pengurus Asosiasi Perusahaan Jasa Tenaga Kerja Indonesia (Apjati) Jateng saat audiensi di Kantor Gubernur Jateng, Kamis (2/1). Pengurus Apjati Jateng yang hadir audensi dipimpin sekretaris Ika Khikmah didampingi lainnya.

Ketua Apjati Jateng H Endro Dwi Cahyono ST tidak bisa hadir karena sedangkan menjalankan ibadah umroh. Dalam kesempatan tersebut Gubernur didampingi Plt Kadisnakertrans Jateng, Dra Wika Bintang MM. Gubernur mengemukakan banyak PPTKIS yang baik namun juga ada yang nakal, karena itu menyambut baik upaya Apjati untuk memberikan perlindungan kepada TKI. Sebagai mantan anggota DPR, Ganjar mengaku mengetahui persis mengenai masalah TKI. Soal pekerjaan, menurut Gan-

jar, adalah hak konstitusional setiap warga negara. Menjadi pekerjaan rumah negara untuk menyediakan lapangan pekerjaan, namun belum semuanya. Menjadi TKI merupakan keterpaksaan ketimbang nganggur. Menanggapi keluhan yang disampaikan Apjati seperti soal dualisme birokrasi dan adanya aturan yang berbeda di tingkat kabupaten/kota, Ganjar minta Apjati Jateng merumuskan mengenai hak dan kewajiban PPTKIS dalam bentuk kajian akademis. Mulai dari rekrutmen, proses penempatan sampai ke

masalah perlindungannya. Kajian tersebut juga dari sisi sosiologis dan filo-sofisnya. Pihaknya siap menge- luarkan regulasinya, bisa melalui Pergub atau Perda. Cuma kalau Perda agak lama karena harus melalui DPRD. Salah satu upaya untuk meminimalisasi terjadinya kasus TKI di luar negeri, Gubernur minta agar masalah pelatihan benar-benar diperhatikan termasuk pemahaman mengenai kultur negara tujuan. Dia mengaku prihatin atas kasus melibatkan TKI yang kebanyakan wanitaA, termasuk yang terjerat narkoba. ■ B-Ct

Muntira Skin Care Terima Sertifikat Halal MUI SEMARANG-Bagi PT Muntira Kosmeditama mendapatkan sertifikat halal dari Majelis Ulama Indonesia (MUI) Jawa Tengah merupakan kebanggaan tersendiri. Apalagi penghargaan itu merupakan kali pertama diberikan kepada pabrik kosmetik di Jawa Tengah. Direktur PT Muntira Kosmeditama, dr Renni Yuniati SpKK, dalam sambutannya seusai menerima sertifikat halal di kantor MUI Jateng, komplek Masjid Baiturrahman Semarang, baru-baru ini, menyampaikan rasa terima kasihnya. Sertifikat tersebut bukan sekadar formalitas saja, tetapi akan dijadikan motivasi untuk selalu menjaga kualitas produk. Lebih dari itu produk aman secara medis dan bermanfaat untuk se-mua lapisan masyarakat. “Muntira selain memproduksi kosmetik juga memberikan pelayanan perawatan kulit bagi pria maupun wanita. Petugas klinik ke-

PURWOKERTO – Berbagai wilayah di Jateng telah mengajukan kuota sebagai antisipasi beralihnya konsumen elpiji 12 kilogram ke elpiji 3 kilogram. Sebagai comtoh Hiswana Migas Banyumas mengajukan penambahan kuota hingga 300 persen pada Januari ini. Melalui ketuanya, Anas Pribadi, Jumat (3/12), penambahan itu didasarkan pada kenyataan konsumen telah beralih ke elpiji 3 kg setelah penetapan harga baru elpiji 12 kg. Pada Desember 2013, kebutuhan elpiji 3 kg untuk Kabupaten Banyumas 883.960 tabung. Rata-rata per hari kebutuhan elpiji Salah satu konsumen, Waryati dari Desa Kedungmalang, Kecamatan Sumbang mengatakan dia terpaksa membeli elipji 3 kilogram, karena harga elpiji 12 kilogram tidak terjangkau lagi. Biasanya Waryati menggunakan elpiji 12 kilogram, karena kebutuhan memasaknya cukup banyak, sehingga ia enggan untuk bolak-balik membeli gas. Begitu pula Kabupaten Temanggung mengusulkan tambahan pasokan pada 2014 sebesar dua persen dari pasokan harian 2013 sebanyak 14.620 per hari. “Penambahan kouta tersebut untuk memenuhi kebutuhan masyarakat yang cenderung meningkat, kami mengusulkan ke provinsi agar pasokan elpiji ukuran tiga kilogram yang sebelumnya 14.620 tabung per hari menjadi 15.020 per hari,” kata anggota tim monitoring gas elpiji Kabupaten Temanggung, Arief Mujiono, Jumat (3/1). Padahal sebenarnya pada Desember 2013 kaku, Temanggung telah mendapat tambahan sebanyak 58.480 tabung. Menurut rencana, kouta tambahan elpiji 3 kg tersebut akan disalurkan tiga kali, yakni tanggal 1, 14, dan 31 Januari 2014 ini. ■ Hef/Ias-Ct

GALERIA

Pengusaha UMKM Menjerit KUDUS – Kenaikan harga elpiji 12 kilogram nampaknya benarbenar menjadi bencana bagi para pengusaha kecil dan UMKM. Pasalnya, kenaikan harga tersebut membuat keuntungan mereka menjadi merosot drastis lantaran melonjaknya biaya produksi. Salah satunya seperti dialami pengusaha pembuatan roti Amrina Bakery yang berada di Desa Mijen, Kecamatan Kaliwungu. Pemilik

Minta Tambahan Kuota 300%

cantikan Muntira Skin Care kompeten di bidangnya, baik saya sendiri selaku dokter spesialis kulit, tenaga dokter kecantikan, maupun perawat kecantikan lainnya yang sudah terdidik,” kata Renni yang masih menempuh pendidikan S3 di Fakultas Kedokteran Universitas Airlangga Surabaya ini.

PT Muntira Kosmeditama yang berkantor di Jalan Sunan Kudus No 233 Kudus ini sebelumnya berbadan hukum CV. Perusahaan ini telah mendapatkan izin produksi kosmetik dari Departemen Kesehatan RI dengan nomor izin produksi HK.07. IKOS/V/236/13. Produksinya antara lain whitening

SAMBUTAN: Direktur PT Muntira Kosmeditama dr Renni Yuniati SpKK (kanan) saat memberikan sambutan seusai menerima sertifikat halal atas produk kosmetiknya dari MUI Jateng. ■ Foto: Ks

sunblock cream, acne sunblock cream, BB cream, whitening facial foam, acne facial foam, smoothing facial foam, handbody lotion malam dan lain-lain. ■ Izin Edar Sedangkan produk kecantikan yang telah mendapatkan notifikasi dari Badan POM atau sudah mendapatkan izin edar adalah whitening night cream (NA 18130101953) yang bermanfaat membantu mencerahkan kulit, acne night cream (NA 18130103485) membantu mengurangi jerawat dan noda bekas jerawat, serta wajah lebih cerah berseri. Penyerahan sertifikat halal dilakukan langsung oleh Ketua Umum MUI Jateng Dr KH Ahmad Darodji MSi kepada Direktur PT Muntira Kosmeditama dr Renni Yuniati SpKK didampingi Wakil Sekretaris LPPOM MUI Jateng Drs Ir H Mochammad Iman MBA.■ Ks-Ct

Bank Jateng Cabang Kajen Luncurkan Kas Keliling KAJEN – Guna mendekatkan diri dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, Bank Jateng Cabang Kajen meluncurkan satu unit mobil kas keliling. Selain itu di awal tahun 2014 ini juga membuka dua unit mesin anjungan tunai mandiri (ATM) masingmasing di Kecamatan Doro dan Bojong. Kepala Bank Jateng Cabang Kajen, Suharto, Jumat (3/1), mengatakan peluncuran mobil kas keliling pada Kamis lalu itu untuk memudahkan masyarakat mendapatkan semua pelayanan perbankan seperti penyetoran, pengambilan, ATM, menabung, bayar retribusi dan pajak, dll. “Mobil ini sudah dijadwal untuk berada di tempattempat layanan umum. Kita berupaya untuk mendekatkan diri kepada masyarakat dalam memberikan pelayanan terbaik. Bahkan jika diperlukan mobil ini bisa dihadirkan pada malam hari,” ujarnya. Selain penambahan dua unit mesin ATM, Bank Jateng Cabang Kajen sendiri sebenarnya sudah memiliki di antaranya di kantor induk Kajen, halaman Kantor Setda, RSUD Kajen, Kedungwuni, dan IBC Wiradesa. Selain itu ada pula payment point di tujuh kecamatan masing-masing di Doro, Karangdadap, Bojong, Sragi, Kesesi, Paninggaran dan Kandangserang.■ haw-Ct

MOBIL KAS KELILING: Bank Jateng Cabang Kajen meluncurkan mobil kas keliling di awal 2014.■ Foto: Hadi Waluyo


Sabtu Pon, 4 Januari 2014

Menyoal Jaminan Kesehatan Nasional

T

Pemerintah Jangan ’Cuci Tangan’ MEMASUKI tahun baru 2014, masyarakat dihadapkan pada beban hidup yang semakin bertambah. Harga gas elpiji 12 kilogram naik secara mendadak dan jumlahnya pun tidak tanggung-tanggung. Jika semula PT Pertamina mematok harga Rp 70.200 per tabung, kini harga per tabungnya dinaikkan menjadi Rp 117.709. Namun kenyataan di lapangan sungguh berbeda. Harga berkisar antara Rp 140.000 hingga Rp 145.000 per tabung. Sudah begitu, barangnya pun tidak mudah didapatkan. Sejumlah pangkalan mengaku kesulitan untuk mendapatkan jatah. Bahkan, kini bukan hanya gas elpiji jenis 12 kilogram yang sulit didapatkan, tetapi juga berimbas pada gas elpiji jenis tiga kilogram, karena banyak diburu. Kenaikan haga gas elpiji sebesar 80 persen itu memang sangat memukul bagi masyarakat, terutama kelas bawah dan pelaku sektor usaha kecil dan menengah (UKM). Memang, PT Pertamina bisa berkilah bahwa kenaikan harga gas elpiji 12 kilogram dilakukan secara mendadak, tanpa sosialisasi kepada masyarakat untuk menghindari penimbunan. Tapi yang harus dipahami, kenaikan haga yang”fantastis” itu menimbulkan dampak besar di masyarakat. Bukan saja akan menambah beban hidup bagi masyarakat kelas bawah dan pelaku sektor UKM, namun yang harus segera diantisipasi oleh pemerintah adalah dampak ikutan, yakni kenaikan harga-harga barang yang terkait secara langsung maupun tak langsung dengan penggunaan gas elpiji. Kita sangat menyayangkan pernyataan Menteri Koordinator (Menko) Perekonomian Hatta Rajasa, bahwa pemerintah tidak bisa mencampuri keputusan PT Pertamina menaikkan harga elpiji nonsubsidi ukuran 12 kilogram sebesar Rp 3.959 per kilogram. Ditandaskan, kenaikan harga gas elpiji sepenuhnya merupakan keputusan perusahaan pelat merah tersebut. Masyarakat layak mempertanyakan pernyataan Hatta Rajasa tersebut. Bagaimana mungkin pemerintah tidak bisa mencampuri keputusan krusial dan strategis dari perusahaan pelat merah yang berada dalam ranah binaan atau pengawasannya? Yang menjadi pertanyaan, mungkinkah PT Pertamina berani mengambil keputusan tersebut tanpa adanya ”lampu hijau” dari pemerintah? Lebih mengherankan lagi ketika Hatta Rajasa juga menyatakan, bahwa secara pribadi dia menilai keputusan menaikkan harga itu belum perlu dilakukan. Dalam konteks ini, masyarakat patut mempertanyakan integritas dari seorang pejabat tinggi negara yang tampak ambigu dalam menyikapi keputusan perusahaan pelat merah. Kita berharap pemerintah tidak ”cuci tangan” atau lepas dari tanggung jawab. Jika perlu melakukan evaluasi serius terhadap kemungkinan salah kelola terhadap PT Pertamina, yang berdasarkan temuan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) mengalami kerugian besar. Yang harus segera dilakukan pemerintah adalah mengantisipasi terjadinya dampak ikutan berupa kenaikan harga-harga barang.■

Dalam sehari Luthfi dijenguk dua istri. Sebuah romantisme yang tidak perlu diirikan. *** 4,7 Juta warga Jateng tergolong miskin. Itu baru data BPS. Kenyataannya?

Kang Waswas

PENDIRI PEMIMPIN UMUM PEMIMPIN REDAKSI PEMIMPIN PERUSAHAAN WAKIL PEMIMPIN PERUSAHAAN

: : : : :

Ribut Lupiyanto

Umur pemerintahan SBY tinggal beberapa bulan lagi. Pelaksanaan JKN melalui BPJS Kesehatan menjadi salah satu indikator penting untuk menilai kinerja pemerintah. Pengalaman menunjukkan setiap program pemerintah terkait rakyat miskin selalu tidak memuaskan. Diawali dengan data kemiskinan yang amburadul, mekanisme yang terlalu birokratis, pelayanan kurang prima, monitoring lemah, dan sebagainya.

ANGGAL 1 Januari 2014 selain disambut sebagai momentum tahun baru juga menjadi batas waktu diterapkannya Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) secara bertahap. Hal ini merupakan amanat Undang-undang No. 40 tahun 2004 tentang Sistem Jaminan Sosial Nasional (SJSN) dan Undang-undang No. 24 tahun 2011 tentang Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS). Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) secara resmi telah meluncurkan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan di Istana Bogor (31/12). Apresiasi patut diberikan kepada pemerintah yang berupaya mentaati amanat undang-undang. Sayangnya sistematika persiapan dan skala prioritas menuju pelaksanaan JKN masih jauh panggang dari api. Presiden SBY baru saja mencabut Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 105 dan 106 Tahun 2013 yang baru saja diteken tanggal 16 Desember 2013. Respon bijak ini banyak yang menyambut hangat setelah protes keras berdatangan. Kedua Perpres tersebut berbau pengistimewaan pejabat dan inkonsisten terhadap komitmen cinta produk dalam negeri. Di sisi lain, fenomena ini menjadi bukti kurang matangnya persiapan pelaksanaan JKN dan lemahnya kapasitas pemerintah di bidang regulasi. ■ Gambaran Pelaksanaan

Pemerintah diberikan waktu sangat longgar dalam menyiapkan pemberlakuan JKN. Langkah dan kebijakan mestinya dapat dilakukan secara sistematis dan prioritatif. Realita yang ada hingga jelang pemberlakukan masih banyak pekerjaan rumah pemerintah dalam mempersiapkan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan. Pemerintah masih harus menyusun 12 aturan turunan terkait BPJS Kesehatan. Program BPJS Kesehatan menjangkau seluruh masyarakat tanpa kecuali. Layanan kesehatan yang dijamin meliputi berobat jalan, rawat inap, hingga operasi dan cuci darah. Peserta BPJS wajib membayar premi minimum Rp 25.500 per orang setiap bulan. Peserta Jamkesmas otomatis terdaftar sebagai anggota BPJS dan gratis biaya premi. Peserta BPJS yang terdata adalah 116.122.065 jiwa. Jumlah ini terdiri dari peserta baru dan pengalihan program asuransi kesehatan atau Askes,

Ir H Budi Santoso Irianto Joko Moelyono Agus Toto Widyatmoko Sarsa Winiarsih Santoso Djoko Sutedjo

REDAKTUR SENIOR: Sosiawan. REDAKTUR PELAKSANA: Budi Sutomo, Achmad Ris Ediyanto. KOORDINATOR LIPUTAN: Heri Suyanto. SEKRETARIS REDAKSI: Samsudin Bakrie. REDAKTUR: Eddy Tuhu PW, Adlan Heriyudi, Sosro Margono, Sucito, Kusmiyanto, Didik Saptiyono, Aman Ariyanto, Yunan Hidayat, Soetjipto, Wisnu Setiaji, Yanuar Dwi Sarjono, Sunarto, Siti Khajarwati. Reporter: Unggul Subagyo, Rita Hidayati, Sugeng Ariatmojo, Sapto Sari Jati, Felek Wahyu, Jaka Nuswantara, Nurul Wahid, Ali Muntoha, Rusmanto Budi, Ernawaty, Agus Umar, Sunardi. Fotografer : Weynes Furqon S. Koresponden Kedu: Tri Budi Hartoyo (Koordinator), Widyas Cahyono, Dulrokhim, Ali Subechi. Banyumas: Joko Santoso (Koordinator), Hermiana Englaningtyas, Ruhito, Ady Purwadi. Pekalongan : Janti Artati (Koordinator), Eko Saputro, Hadi Waluyo, Probo Wirasto. Pati : Wahono (Koordinator), Budi Santoso, Ali Bustomi. Surakarta: Tulus Premana (Koordinator), Bagus Atas Adji W, Sutyatmoko W, Suti Hapsoro. MANAJER SENIOR BIDANG OPERASIONAL: Didik Soekmono MANAJER IKLAN/PROMOSI: Irianto Joko Moelyono. MANAJER PEMASARAN: Teguh Slamet Widodo. MANAJER TU: Yetti Ismiyati. MANAJER PENGEMBANGAN SDM: Widiyartono R KABAG KEUANGAN: Siti Aisyah. KABAG AKUNTANSI: Dwi Suparno. ALAMAT IKLAN - REDAKSI - PEMASARAN : Jl. Pandanaran II/10 Semarang-50241, Telp. (024) 8413528 Faks (024) 8413001 - 8313717 iklan@koranwawasan.com redaksi@koranwawasan.com pemasaran@koranwawasan.com ALAMAT TATA USAHA Kompleks Pertokoan Simpang Lima Blok A/10 Semarang Telp.: (024) 8314170 Faks. (024) 8317113 PENERBIT : PT Sarana Pariwara Semarang/Anggota SPS. IZIN TERBIT : SK Menpen RI No. 027/ SK/Menpen/SIUPP/A7 Tanggal 23 Januari 1986. TERBIT PERDANA : Tanggal 17 Maret 1986 DICETAK OLEH : PT TEMPRINA MEDIA GRAFIKA SEMARANG

Parpol Setengah Hati dan Tidak Jujur, KPU Tidak Tegas SAYA merasa geli mengikuti berita soal laporan dana kampanye peserta Pemilu 2014. Meskipun banyak partai politik terkesan tidak serius dan tidak jujur dalam membuat laporan, namun Komisi Pemilihan Umum (KPU) ternyata tidak memberikan sanksi apa-apa. Lalu apa gunanya ketentuan yang mengharuskan parpol menyampaikan laporan dana kampanye? Laporan awal dana kampanye partai politik peserta Pemilu 2014 juga dinilai tidak ada yang sesuai dengan format Peraturan Komisi Pemilihan Umum Nomor 17 Tahun 2013. Temuan itu terungkap dari kajian yang dilakukan oleh Koalisi Pemantauan Dana Kampanye yang dirilis Indonesia Corruption Watch (ICW). Dan ternyata bukan hanya ICW yang melakukan pemantauan laporan dana kampanye parpol. Transparansi Internasional Indonesia (TII) juga melaporkan, bahwa semua parpol tidak menyertakan keterangan terkait rekening khusus dana kampanye dalam laporan yang diserahkan ke Komisi Pemilihan Umum (KPU). Ada apa sebenarnya? Kenyataan lain menunjukkan, sampai batas akhir penyerahan laporan pada 27 Desember 2013, ternyata juga hanya empat partai politik yang menyerahkan laporan awal dana kampanye. Keempat parpol tersebut, yaitu Partai Nasioal Demokrat (Nasdem), Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Partai Golkar, dan Partai Amanat Naional (PAN). Sangat tampak bahwa parpol masih

Jaminan Kesehatan TNI/Polri, Jaminan Sosial Tenaga Kerja atau Jamsostek, dan Jaminan Kesehatan Masyarakat atau Jamkesmas. Alokasi anggaran bagi masyarakat miskin tak mampu hanya Rp 19.225 per orang per bulan. Penerima jaminan kesehatan pada tahun 2014 yang ditanggung APBN juga hanya 86,4 juta jiwa atau hampir sama dengan jumlah penerima Jamkesmas 2013. Badan Pusat Statistik melaporkan pada tahun 2011 saja jumlah rumah tangga miskin sudah mencapai 25,2 juta. Jika diasumsikan satu keluarga mencapai empat orang, maka jumlah rakyat miskin mencapai 100,8 juta jiwa. Kebutuhan untuk menjangkaunya sekitar Rp 56,7 triliun, sedangkan alokasi APBN 2014 hanya Rp 19,93 triliun. Jumlah ini belum termasuk penduduk rentan miskin. Undang-undang Dasar 1945 Pasal 28H ayat 1 menegaskan bahwa setiap orang berhak hidup sejahtera lahir dan batin, bertempat tinggal, dan mendapatkan lingkungan hidup yang baik dan sehat serta berhak memperoleh pelayanan kesehatan. Pasal 34 secara khusus juga menegaskan tanggung jawab pemerintah melayani dan menjamin kehidupan fakir miskin serta menyediakan fasilitas pelayanannya. Konsekuensinya JKN selain fokus pada BPJS Kesehatan untuk bantuan juga secara seimbang wajib menyediakan fasilitas dan SDM yang memadai. ■ Catatan Kritis

Umur pemerintahan SBY tinggal beberapa bulan lagi. Pelaksanaan JKN melalui BPJS Kesehatan menjadi salah satu indikator penting untuk menilai kinerja pemerintah. Pengalaman menunjukkan setiap program pemerintah terkait rakyat miskin selalu tidak memuaskan. Diawali dengan data kemiskinan yang amburadul, mekanisme yang terlalu birokratis, pelayanan kurang prima, monitoring lemah, dan sebagainya. Pemerintah mesti belajar serius untuk tidak mengulanginya. Beberapa catatan penting perlu dipertimbangkan Pemerintahan SBY agar sukses mengantarkan pelaksanaan BPJS Kesehatan ini. Pertama, pemerintah mesti fokus menuntaskan 12 aturan turunan yang menjadi peker-

jaan rumah. Sasaran JKN mesti dipastikan menjangkau seluruh rakyat miskin. Konsekuensinya, pemerintah harus menyediakan alokasi anggaran yang maksimal. Teknis bisa diakomodasi dengan peningkatan anggaran di APBN-Perubahan 2014. Kedua, pemerintah mesti berupaya mempercepat target jaminan universal coverage. Target pencapaian tahun 2019 dirasa terlalu lama. Upaya ekstra penting ditunjukkan dalam rangka akselerasi pencapaian target. Kalaupun target berat diubah, maka langkah sistematis harus dilakukan untuk memastikan tidak terjadi kemoloran target. Monitoring dan evaluasi juga harus bagus untuk menjamin pelaksanaan JKN tepat sasaran dan sesuai ketentuan di setiap tahunnya. Ketiga, JKN mesti digarap secara komprehensif. Program pencegahan kesehatan mesti dipikirkan. Pencegahan tentu akan bisa menghemat banyak anggaran. Fasilitas kesehatan mesti ditingkatkan. SDM kesehatan juga butuh akselerasi dan penguatan kapasitas. Koordinasi yang baik penting diperhatikan antar instansi serta antara pusat dan daerah. Keempat, pemerintah di awal ini penting melakukan dan mengumumkan kepada publik hasil audit PT ASKES dan PT Jamsostek. Audit investigasi terhadap kedua BUMN tersebut untuk menghindari dana peserta dari penyelewengan. Penyelewengan berpotensi terjadi untuk dana politik 2014. Kelima, sistem monitoring dan evaluasi mesti disiapkan dan dilaksanakan secara baik. Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan Dewan Jaminan Sosial Nasional (DJSN) telah menandatangani nota kesepahaman terkait pengawasan terhadap BPJS. Publik juga dapat berpartisipasi aktif melakukan pengawasan independen dan melaporkannya kepada pihak berwenang. Bangsa yang kuat salah satunya ditentukan oleh rakyat yang sehat. Rakyat miskin wajib diprioritaskan dan dimudahkan dalam program JKN. Pemerintah mesti hati-hati karena program ini rawan politisasi jelang Pemilu 2014. ■ Penulis, Deputi Direktur C-PubliCA (Center for Public Capacity Acceleration)

Alamat pengiriman tulisan opini dan surat pembaca: opini@koranwawasan.com Artikel opini maksimal 5.000 karakter dan disertai foto penulis.

setengah hati untuk melaporkan dana kampanyenya kepada publik. Hal itu setidaknya mengindikasikan ada sesuatu yang ingin disembunyikan atau tidak ingin diketahui oleh publik. Dalam konteks ini KPU semestinya bisa membuat kebijakan lebih tegas, sehingga parpol tidak seenaknya dalam pelaporan dana kampanyenya. Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) pun perlu serius untuk melakukan pengawasan. Dari laporan dana kampanye yang dilaporkan ke KPU, mayoritas parpol ternyata mengaku sumbangan terbesar mereka berasal dari para calon anggota legislatif (caleg) DPR RI. Secara umum ada gejala kesamaan, bahwa tidak ada satu pun parpol yang mengaku menerima dana kampanye dari badan usaha ataupun kelompok tertentu. Memang, kemungkinan itu bisa disebabkan oleh sikap kehati-hatian parpol dalam mematuhi Peraturan KPU tentang Dana Kampanye yang sangat ketat. Jika ada parpol yang terbukti memanipulasi laporan dana kampanye, terdapat sanksi pidana hingga pembatalan hak suara partai tersebut pada daerah pemilihan (dapil) terkait. Namun dari laporan awal dana kampanye parpol ada kesan yang terasa “mencurigakan”. Besaran nilai dana kampanye laporan awal parpol, antara lain menyebutkan, Partai Gerindra Rp 144 milar, Partai Demokrat Rp 135 miliar, Partai Golkar Rp 75, 037 miliar, PKS Rp 32 mliar, Hanura Rp 135,5 miliar, PAN Rp 86, 3 miliar, PDIP Rp 130 miliar, PKB Rp 54, 2 miliar, PPP Rp 45 miliar, Nasdem Rp 41, 186 miliar, PBB Rp 29,6 miliar, dan PKPI Rp 19 miliar. Jumlah tersebut masih terlalu kecil, jika dikaitkan dengan kegiatan kampanye masing-masing parpol sejak Maret 2013, dimana parpol peserta pemilu sudah diperbolehkan melakukan kegiatan kampanye. Karena itu, KPU maupun Bawaslu perlu lebih mencermati laporan dana kampanye parpol. Terutama dana kampa-

Sy mengamati pd posisi SBY klo tour ke LN sering melalui ‘kaki tangan’nya utk membuat ontran-ontran negara ini , contoh msl ; pemakzulan Jokowi oleh Fraksi Demokrat di DPRD DKI , jadi benar kata : Anas Urbaningrum kayak SENGKUNI !?... 628155271877 Selamat atas terpilih & pelantikan gubernur Jateng 2013-2018 Ganjar Pranowo-Heru Sudyatmoko. Tugas berat menanti anda. Saatnya para pemimpin wujudkan janji2nya. 6285640046364 Dwi, Pekalongan : Belajar dari banjir, kemacetan lalin, kedepan setiap ibu kota provinsi dipandang perlu mengundangkan tata ruang mikro tentang sentra tujuan kinerja birokrasi dan publik yang ekologis 6285742842299 Dwi, Pekalongan : Pemerinta RI dipandang perlu membangun jalan lintas alternatif hotmix banten banyuwangi (JLAHBB) 6285742842299 KRITIK,SARAN:SBJ pergi ke AMERIKA,SWEDIA habis beaya puluhan milyar ini uang rakyat SEHRUSNYA TIDAK USAH PERGI RAKYAT MENILAI SBJ INI JALAN2,PLESIR PEMBOROSAN UANG NGR 6283866947853

nye yang bersumber dari perusahaan maupun perorangan. Yang menjadi pertanyaan, kenapa KPU tidak bisa bersikap tegas?■ M. Indro Kartiko Jengglong, Purwodadi, Kab. Grobogan.


Sabtu Pon, 4 Januari 2014

Tak Komit Bangun Kualitas Guru JAKARTA - Pemerintah daerah dinilai tidak memiliki komitmen untuk membangun mutu serta kualitas guru. Hal itu dibuktikan dengan minimnya program pelatihan bagi para guru. “Pemerintah daerah itu hanya lebih mementingkan pembangunan fisik. Setiap APBD di hampir seluruh daerah nyaris

tidak ada yang diperuntukkan membangun kualitas dan kemampuan guru. Ini hampir di semua daerah, khususnya ka-

bupaten/kota,” ujar Sekjen Federasi Serikat Guru Indonesia (FSGI), Retno Listyarti, seusai diskusi “Mewujudkan Pendidikan yanh Berkualitas dan berkeadilan Masih Jauh Dari Harapan”, di Jakarta, Jumat (3/1). Menurutnya, pemerintah daerah sepertinya lebih senang menggunakan APBD untuk belanja barang dan pembangunan fisik, ketimbang meningkatkan mutu. Padahal, guru merupakan ujung tombak dari keber-

hasilan pendidikan. ■ Tingkatkan Mutu Kewenangan pengelolaaan pendidikan, termasuk guru menjadi tanggungjawab daerah. “Meskipun ada untuk peningkatan mutu, presentasenya tidak lebih dari satu persen dari total APBD,” ungkapnya. Dikatakan, pihaknya pernah diperlihatkan program dan ang garan pendidikan dari APBD DKI Jakarta. “Dari sekian ba-

nyak program hanya ada satu yang untuk membangun kualitas guru. Itu pun hanya pelatihan untuk guru SD,” ungkapnya. Dirinya menambahkan, selama ini pelatihan lebih banyak dilakukan bekerjasama dengan pihak lain, salah satunya justru dengan pemerintah pusat. “Sebagai guru DKI, kita bertahuntahun tidak pernah mendapatkan pelatihan. Kalaupun diundang itu juga dari kemen-

terian, bukan berasal dari APBD,” ungkapnya. Dirinya berharap kepada daerah untuk kedepannya bisa dan mau lebih memperhatikan dan meningkatkan mutu kualitas guru dengan lebih memperbanyak program latihan berkelanjutan. “Kita harap setiap APBD ada program untuk memba ngun kualitas guru,” harapnya. ■ SMNetwork/K32-jie

■ Brigif Dewa Ratna Dirikan PAUD

Berharap Saat Masuk SD, Anak-anak Sudah Cerdas SLAWI - Lembaga pendidikan anak usia dini (PAUD) didirikan oleh Brigif-4/Dewa Ratna, Jumat (3/1). PAUD yang diberi nama Asoka, kemarin resmi dibuka oleh Komandan Brigif-4/Dewa Ratna, Kolonel Inf Iwan Ma’ruf Zainudin. Lokasi sekolah tersebut berada satu gedung dengan Balai Kesehatan Brigif Dewa Ratna. Kali pertama, PAUD Asoka memiliki 23 anak-anak. Menurut Kolonel Iwan yang didampingi Ketua Persit Kartika Chandra Kirana, Ny Ratna, Pendirian PAUD bertujuan untuk menampung anakanak dari anggota Brigif dan juga masyarakat umum.

YOGYAKARTA - Pembantu Rektor 1 UIN Sunan Kalijaga, sekaligus panitia Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2014 Lokal DIY Dr Ayu Sekar Aryani mengatakan, sekolah yang terbukti memalsukan data Pangkalan Data Sekolah dan Siswa (PDSS) akan diberi penalti. Panitia SNMPTN mempertegas hal itu, karena PDSS yang menjadi data prestasi akademik siswa untuk mendaftar SNMPTN cukup rawan dimanipulasi. “Tahun lalu, siswa yang dikenai penalti jika data PDSS tidak benar. Tetapi ini kan tidak

‘’Daripada bermain di rumah lebih baik di PAUD. Ini merupakan sarana bermain anak yang berusia di bawah empat tahun. Jadi, ketika nanti masuk SD, mereka sudah cerdas. Sudah tahu soal huruf, hitung menghitung dan yang terpenting syukur sudah bisa tahu doa- doa,’‘katanya. ■ Bertahap Ia juga memberi pengarahan kepada orang tua agar memberi pengetahuan tempat bermain yang tepat untuk anak-anak. ‘’Jelas, kita ingin anak-anak lebih pandai daripada kita. Makanya, tempat ini sangat tepat untuk pendidikan anak usia dini,’‘ paparnya.

Dikatakan, perintisan PAUD Asoka dilakukan tahap demi tahap dari dana swadaya. ‘’Untuk sementara masih sederhana, namun ke depan sedikit demi sedikit akan kita lengkapi,’‘tandasnya. Ia juga mengimbau kesadaran dari orang tua untuk menyekolahkan anaknya ke PAUD. ‘’Namanya saja anak- anak masih suka bermain dan bertengkar. Itu dunia mereka. Jadi kalau ada yang bertengkar ibu-ibunya jangan ikut bertengkar ya...,’‘ selorohnya kepada hadirin yang sebagian besar merupaka anggota Persit Chandra Kirana.■ SMNetwork/G12-jie

Sekolah Tidak Jujur Bakal Dipenalti fair karena yang mengisi PDSS kan sekolah, bukan siswa. Jadi sekarang sanksi akan diberikan kepada kepala sekolah sebagai penanggung jawab,” katanya, usai sosialisasi SNMPTN 2014 di Ruang Utama Grha Saba Pramana UGM, baru-baru ini. Pengisian PDSS sendiri dimulai pada 6 Januari - 6 Maret. Sedangkan pendaftaran SNMPTN dilaksanakan pada 17 Februari 31 Maret. Ayu tidak menjelaskan seca-

ra rinci bentuk sanksi yang akan diberikan. Meski begitu pihaknya juga akan sangat berhatihati dalam melakukan penyelidikan. “Sanksi bisa saja merekomendasikan mutasi kepala sekolah, atau apapun. Yang pasti kami tidak hanya sekedar melihat dari data sekolah yang dicurigai ada pemalsuan, tetapi akan ada pemanggilan kepala sekolah dulu, untuk meminta keterangan,” ujarnya. Terkait dengan pentingnya

Peminat PDIE FEB UNS Meningkat SOLO - Peminat untuk mengikuti Program Doktor Ilmu Ekonomi (PDIE) pada Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta untuk tahun 2014 tercatat mencapai 34 orang . Jumlah ini dikatakan mengalami peningkatan setiap tahunnya, meski jumlah mahasiswa yang akan diterima dibatasi sebanyak 15 orang. Itupun masih dibagi dalam minat meliputi Ekonomi Pembangunan, Manajemen, dan Akuntansi. “Dapat disimpulkan, bila dirata rata hanya lima mahasiswa yang akan diterima dalam setiap minat. Meski jum lah peminat cukup banyak, kami tidak akan mengambil lebih dari yang telah ditetapkan,’‘ ungkap Ketua Program Studi (Kaprodi) PDIE FEB UNS Prof Tulus Haryono MEK, Jumat (3/1). Pengetatan dalam seleksi, lanjut Guru Besar Ilmu Manajemen FEB UNS, dimaksudkan untuk mendapatkan hasil yang berkualitas. Hal demikian ter-

NASI TUMPENG: Anak-anak siswa PAUD Asoka Brigif-4/Dewa Ratna menerima nasi tumpeng dari Ketua Persit Kartika Chandra Kirana, Ny Iwan Ma’ruf, kemarin.

cermin dalam seleksi penerimaan Calon Mahasiswa Baru (Camaru) PDIE yang harus menempuh sejumlah tahapan. Diantaranya yakni tes potensi akademik (TPA) dengan skor minimal 450 dan TOEFL minimal skor 500. Berikutnya adalah Tahapan critical review dimana Camaru akan menganalisis 30 jurnal internasional dalam kurun waktu tiga bulan. Camaru akan berubah status sebagai mahasiswa bila dalam tahapan ini lolos evaluasi. ■ 115 Mahasiswa PDIE FEB UNS yang mulai beroperasi Januari 2009, hingga kini telah memiliki 115 mahasiswa. Memasuki lustrum pertamanya, pada 30 Desember 2013, PDIE FEB UNS telah berhasil mencetak seorang doktor dari minat Akuntansi. Sesuai rencana , pada Januari 2014 akan kembali mencetak doktor kedua dari minat Ekonomi Pembangunan. Sementara doctor ketiga dari

minat Manajemen bakal menempuh ujian pada Februari 2014. “Pada akhir 2014, PDIE FEB UNS mentargetkan telah mencekat antara tujuh hingga 10 orang doktor,’‘ elasnya sembari menambahkan pada akhir 2013 lembaga yang dipimpin telah mendapatkan akreditasi B dari BAN-PT (Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi). Masih dalam kesempatan sama Dekan FEB UNS Prof Wisnu Untoro menyatakan, mahasiswa hingga angkatan ke lima PDIE telahg memiliki 115 mahasiswa yang berasal dari seluruh daerah di Nusantara .Pihaknya mentargetkan PDIE FEB UNS bisa memperoleh akreditasi A pada masa mendatang. Sebab seluruh program studi jenjang S1 FEB telah terakreditasi A. Dengan memiliki program D3; S 1; S 2 dan S 3, menjadikan FEB merupakan fakultas yang paling lengkap jenjang studynya di UNS . ■ K-2/jie

data PDSS, perwakilan panitia dari UNY Eko Marpanji menyatakan, bahwa tidak mudah untuk menentukan kesalahan yang terjadi pada PDSS itu adalah kesengajaan atau kelalaian. “Kesalahan itu bisa terjadi pada siapa saja dan banyak faktor. Kita tidak bisa langsung memvonis, apakah ini disengaja atau memang tidak tahu. Oleh karena itu, persiapkan sebaik-baiknya PDSS,

dan isilah sesuai dengan sebenar-benarnya,” tegas Kepala Puskom UNY. ■ Kuota Terkait dengan kuota, tiga PTN di Yogyakarta mempunyai daya tampung yang berbedabeda. Untuk UGM menyediakan kuota, 6.634 kursi. Dari jumlah tersebut 50 persen diantaranya diperebutkan melalui SNMPTN (3.317) dan Seleksi Bersama Masuk Perguruan Ting gi Negeri (SBMPTN) (1.990). total daya tampung UGM 6.606. Karena daya tampung SNMPTN harus lebih dari 50

persen, maka disediakan 3.316 kursi lewat jalur ini. Sedangkan SBMPTN harus lebih dari 30 persen maka disediakan 2.033 kursi. Sedangkan sisanya lewat seleksi ujian mandiri. Untuk UIN menyediakan kuota 3.353, dengan 60 persen melalui SNMPTN (1.544) dan SBMPTN (1.015). Sisanya, akan diseleksi melalui ujian mandiri dan SBM Perguruan Tinggi Agama Islam Negeri (PTAIN). Sedangkan pihak UNY sampai berita ini diturunkan belum memberi data resmi. ■ SMNetwork/H50-jie

Lolos PTN, Siswa Karanganyar Disubsidi Rp 5 Juta KARANGANYAR - Selain memprogramkan sekolah gratis mulai 1 Januari 2014 ini, Bupati Karanganyar Juliyatmono juga memberikan subsidi uang kuliah bagi siswa SMA/SMK yang lolos ke perguruan tinggi negeri (PTN) sebesar Rp 5 juta/anak. ‘’Tolong dihitung dan didata, siapa saja yang lolos diterima di PTN. Seluruh warga Karanganyar, siapapun dari sekolah manapun. Begitu nanti diterima dan daftar ulang, maka mereka kita subsidi Rp 5 juta,’‘ kata dia saat membahas KUA-PPAS (Kebijakan Umum Anggaran-Plafon Prioritas Anggaran Sementara) APBD 2014. Dia mengatakan, disediakan Rp 5 miliar untuk kebutuhan subsidi itu. Diprediksi siswa yang diterima di PTN setiap tahunnya tidak sampai 500 siswa. Karena itu jika setiap anak

Rp 5 juta, dana yang dibutuhkan tidak besar. ‘’Kalau nanti jumlahnya besar, bisa sampai 1.000 siswa, mungkin kita turunkan Rp 2,5 juta persiswa. Namun ke depannya akan kita tambah lagi. Tapi rasanya memang tidak akan sampai 1.000 siswa’‘ kata dia. Dikatakannya, subsidi itu diharapkan bisa mendorong warga Karanganyar untuk bisa memiliki semangat tinggi sampai kuliah di perguruan tinggi. Jika nanti masih diperlukan dan siswanya berprestasi, bisa saja subsidinya akan ditambah. Dikatakannya, untuk keperluan pendidikan gratis di Karanganyar, Pemkab menyediakan dana Rp 25 miliar. Dana itu setelah dihitung cukup untuk menambah dana BOS (bantuan opetrasional sekolah) yang diberikan APBN dan dana lainnya.

Rinciannya, kata Kadis Dikpora Sri Suranto, memang dibutuhkan Rp 102,721 miliar untuk kebutuhan sekolah gratis dari SD sampai SLTA. Namun dana itu sudah termasuk BOS, dana DAU dari pusat dan DAK lainnya. Adapun dana Pemkab hanya dibutuhkan Rp 26,99 miliar saja. Yakni untuk subsidi siswa SD Rp 30.000 persiswa/tahun untuk 82.123 siswa. Siswa SMP disubsidi Rp 50.000/ tahun/siswa dengan jumlah 39.192 siswa. Siswa SMA Rp 825.000/ tahun/siswa untuk sejumlah 10.392 siswa. Siswa SMK Rp 1.050.000/siswa/ tahun untuk sejumlah 13.228 siswa. Siswa SD eks RSBI ditambah Rp 50.000, SMP eks RSBI Rp 400.000 dan siswa SMA dan SMK eks RSBI 700.000 setiap anak pertahun. ■ SMNetwork/an-jie

Guru Besar Malaysia Bedah Kanker Serviks di UMM MAGELANG - Guru besar bidang Farmasi Klinis & Pharmaceutical Care Universiti Sains Malaysia, Prof Syed Azhar Syed Sulaiman memberikan kuliah umum dalam International Studium General bagi mahasiswa program pendidikan Farmasi Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Muhammadiyah Magelang di aula rektorat kampus setempat, Jumat ( 3/1). Dalam kuliah umum bertema “Pharmaceutical Care for Cervical Cancer Prevention”, Syed Azhar menekankan pentingnya pencegahan dini dengan menjaga kebersihan or gan penting kewanitaan serta

menghindari menikah muda. Menurutnya, kanker serviks menduduki peringkat pertama diantara penyakit kanker lainnya yang menyebabkan kematian wanita di dunia.di dunia. “Di Indonesia setiap tahunnya lebih dari 15 ribu wanita terdeteksi kanker ini. Penyebab utama kanker serviks adalah Human Papilloma Virus (HPV) yang memeiliki lebih dari 100 jenis dimana yang paling berbahaya adalah HPV tipe 16 dan 18,” katanya. Dia menambahkan, gejala kanker serviks tersebut diantaranya pendarahan vagina yang abnormal di luar siklus haid, keputihan vaginal yang

abnormal serta nyeri di perut bawah. Sedangkan penyebab terjadinya kanker dikarenakan menikah di usia muda ( yakni kurang dari 20 tahun), melakukan hubungan intim dengan banyak orang . ‘’Selain itu, sering melahirkan serta defisiensi vitamin A, C maupun E juga bisa menjadi penyebab kanker serviks ini,”ujarnya.

Azhar Syed Sulaiman

■ Deteksi Dini Syed Azhar menambahkan, untuk mencegah terjangkitnya penyakit kanker serviks yang primer adalah dengan menjauhi faktor risiko serta mengikuti seminar ten-

tang kanker serviks. Sedangkan pencegahan sekunder dapat dilakukan dengan me lakukan skrining atau deteksi dini dengan papsmears ataupun IVA. “Pencegahan untuk yang telah terdeteksi kanker serviks adalah dengan pengobatan adekuat, vaksinasi HPV, support dari keluarga dan fasilitas yang lengkap untuk pengobatan,” ungkapnya. Sementara itu, Ketua Panitia Stadium general, Prasojo Pribadi MSc Apt mengatakan, kuliah umum diselenggarakan di harapkan peserta dapat meng aplikasikan peran tenaga teknis kefarmasian dalam pence-

gahan kankers serviks, serta mampu mewujudkan pelayanan farmasi komunitas yang berorientasi pada pasien, terutama pada pasien kanker serviks. “Diharapkan, mahasiswa prodi Farmasi dan siswa SMK Farmasi di Kabupaten Magelang selain menjadi subyek yang dapat terkena resiko kanker serviks yang juga merupakan calon tenaga kesehatan di harapkan dapat menjadi referensi dan faktor pendorong dalam perubahan perilaku masya rakat yang positif terutama dalam pencegahan kanker serviks,” ujarnya. ■ Ias-jie


Sabtu Pon, 4 Januari 2014

HIGHLIGHT Calon Terbaik PM India PERDANA Menteri India, Manmohan Singh, mengatakan Rahul Gandhi adalah calon terbaik untuk menjadi perdana menteri berikut. Singh berbicara Jumat (3/1) dalam jumpa pers yang hanya diadakan ke tiga kalinya dalam 10 tahun. Pidato itu diucapkan di tengah popularitas rendah Partai Kongresnya yang

berkuasa. Partai Nasionalis Hindu mengalahkan Kongres dengan telak dalam pemilihanpemilihan negara bagian belakangan ini, yang dapat menjadi gambaran mengenai apa yang akan terjadi dalam pemilihan umum tahun ini.

Pada Jumat, Singh mengatakan Rahul Gandhi mempunyai kelayakan yang terbaik untuk memimpin Partai Kongres. Gandhi adalah penerus dinasti politik Nehru-Gandhi di India. Ia telah diperkirakan kalan-

SALJU TEBAL: Mobil-mobil di salah satu sudut Kota New York, Jumat (3/1) diselimuti salju tebal. ■ Foto: CNN

gan luas akan memimpin Partai Kongres dalam kampanye tersebut. Singh berusia 81 tahun dan diperkirakan tidak akan berusaha memperoleh satu lagi masa jabatan.■ voa-Ct

HOTSPOT Sebuah Iklan Dituduh Memuat Kode Serangan Bom MESIR - Iklan operator telepon seluler Vodafone di Mesir dituduh memuat kode-kode untuk sebuah serangan peledakan. Kode-kode itu diduga sengaja dibuat kelompok sayap militan Ikhwanul Muslimin (IM) yang dilabeli teroris oleh pemerintah Mesir. Diberitakan News.com.au, Kamis (2/1), tuduhan ini dilayangkan oleh seorang blogger sekaligus aktivis pendukung mantan presiden terguling Husni Mubarak, Ahmed “Spider”. Ahmed melaporkan temuannya ini pada penyelidik antiterorisme di Mesir.

Dia mencurigai iklan Vodafone yang menampilkan sebuah sandiwara boneka memuat kode penyerangan IM berikutnya. Sebelumnya, IM dituduh telah melancarkan serangan di Sinai. Namun tidak ada buktibukti yang menunjukkan keterlibatan IM tersebut. Akibat tuduhan ini, pihak Vodafone dipanggil penyidik Mesir untuk menjelaskannya. Vodafone mengatakan bahwa tuduhan tersebut “tidak masuk akal” dan iklan itu hanya alat marketing untuk menunjukkan cara mengaktifkan sim Vodafone. ■ vvn-Ct

Ngotot Merokok dalam Pesawat, Lelaki Diikat JERMAN - Seorang lelaki Jerman diikat di pesawat tengah terbang lantaran bersikeras ingin merokok selama penerbangan 7,5 jam dari Singapura ke Kota Brisbane, Australia. Dia juga mengamuk pada kru pesawat. Surat kabar the Daily Mail melaporkan, Jumat (3/1), Mathias Jorg akhirnya terpaksa diikat tangan dan kakinya setelah mencoba melawan para awak Emirates. Setelah mendarat Jorg buru-buru dige-

landang polisi. Jorg tiba di pengadilan menengah Brisbane dan dia didakwa dengan tuduhan merokok di pesawat dan melawan petugas. Dia dibebaskan setelah berjanji paspornya ditahan polisi federasi dan tidak membuat kerugian apa pun. Dia juga tidak bisa meninggalkan Australia dan bakal didenda jika terlihat berjarak 100 meter dengan eberangkatan internasional. ■ mdk.Ct

DIIKAT: Mathias Jorg terpaksa diikat oleh awak pesawat Emirates sebab ngotot merokok. ■ Foto: dailymail.co.uk

Pesan dalam Botol Dibalas Setelah 20 Tahun INGGRIS-Seorang perempuan Inggris yang melempar pesan dalam botol ke Laut Timur Eropa lebih dari 20 tahun lalu menerima surat dari pasangan di Belanda yang menemukan pesannya. Zoe Averianov, dari Hebden Bridge, berusia 10 tahun ketika ia melemparkan pesan itu saat berada di feri menempuh perjalanan dari Hull di Inggris ke Belgia pada 12 September 1990. Pada hari Natal, ia menerima surat dari Eropa yang dikirim ke rumah orang tuanya. Zoe mengatakan ia terkejut mengetahui botol berisi pesan itu telah menempuh perjalanan yang sangat jauh. Si pengirim juga mengembalikan

surat asli yang ia tulis 20 tahun lalu dari sepasang suami istri di Belanda. Saat itu, Zoe kecil menulis, “Kepada yang menemukan surat ini, nama saya Zoe Lemon [nama gadisnya]. Saya mohon tulislah surat untuk saya, saya akan sangat menyukainya. “Saya 10 tahun dan saya suka balet, bermain flute dan piano. Saya punya hamster bernama Sparkle dan ikan bernama Speckle.” Surat balasan itu bertuliskan, “Zoe sayang, kemarin saat saya sedang berjalan-jalan dengan istri saya di sepanjang pantai Oosterscheldde, saya melihat botol plastik dengan pesanmu terbawa ke tepi pantai.”■ bbc-Ct

New York Lumpuh Diselimuti Salju NEW YORK - Badan Cuaca Nasional Amerika Serikat kemarin mengatakan badai salju, angin kencang dan cuaca beku akan menyelimuti sejumlah kawasan di Amerika seperti New York, New Jersey, dan Massachusetts. Salju setebal 25 sentimeter juga akan meliputi Kota New York. “Salju paling tebal akan menerpa New York hingga pesisir Massachusetts. Cuaca dingin akan bergerak ke arah wilayah Barat bagian tengah dan ke Timur,” kata Badan Cuaca Nasional seperti dilansir stasiun televisi CNN, Jumat (3/1). Dari pandangan mata di jalanan Kota New York tampak salju tebal menyelimuti jalanan, pohon, dan kendaraan. Badai musim dingin di awal tahun baru ini juga membuat pemerintah setempat menutup sekolah-sekolah. Sebanyak 2.200

jadwal penerbangan dari dan ke luar New York juga dibatalkan karena cuaca buruk. Aktivitas kantor-kantor dan bisnis juga terganggu. Walikota New York yang baru terpilih Bill de Blasio akan menghadapi krisis pertamanya di hari-hari ini. Dia memperingatkan warganya untuk tetap tinggal di rumah, menghangatkan badan. Pemerintah New York menutup sejumlah jalan raya utama dan jalan tol. Mulai dari Thruway, Interstate 84 dan Long Is-

land Expressway ditutup hingga waktu yang belum ditentukan. Badai salju ini juga berdampak pada pembatalan ratusan jadwal penerbangan di wilayah New York. Total ada lebih dari 700 penerbangan dari tiga bandara tersibuk di New York dibatalkan. Untuk Newark Aiport, ada lebih dari 350 penerbangan yang dibatalkan, sedangkan untuk La Guardia Airport ada sekitar 250 penerbangan yang batal dan untuk JFK Airport ada sekitar 100 penerbangan yang dibatalkan akibat badai salju ini. ■ Jadi Beku Sementara itu sebuah gedung apartemen di Minneapolis, Minnesota, dilanda kebakaran pada tahun baru lalu. Kebakaran tersebut melukai sekitar selusin orang. Mereka langsung dibawa ke rumah sakit.

Masalahnya, upaya petugas pemadam kebakaran menjinakkan kobaran api jadi sulit karena suhu di bawah 0 derajat Celcius. Air yang disemprotkan dari selang untuk memadamkan api, langsung berubah menjadi butiran es dan berjatuhan di jalanan. Akibatnya jalan jadi licin dan kian menyulitkan petugas untuk bergerak. Jalan licin karena es juga menjadi masalah di Chicago, Illinois, AS. Lebih dari 400 truk dikerahkan untuk menaburkan garam guna mencairkan salju yang membeku. Di berbagai wilayah AS, salju diperkirakan terus mengguyur dan bisa menimbulkan timbunan salju setinggi 25 meter. Di beberapa daerah, tumpukan salju menyelimuti jalanan dengan ketebalan 7-10 cm. Timbunan salju paling tebal mencapai 15 cm. ■ mdk/vvn/dtc-Ct

3 Pemrotes Kamboja Tewas Ditembak Polisi PHNOM PENH- Polisi Kamboja menembaki para pekerja garmen yang melakukan protes, Jumat (3/1), menewaskan setidaknya tiga orang, sementara orang kuat negara itu menghadapi kemarahan publik yang meningkat di jalan-jalan ibu kota Phnom Penh. Para pekerja yang bersenjatakan kayu , batu dan bom Molotov bentrok dengan polisi di pabrik Veng Streng, Phnom Penh, kata seorang wartawan foto AFP. Polisi melepaskan tembakantembakan peringatan dan kemudian menembaki para pemrotes, kata wartawan itu. “Tiga orang tewas dan dua lainnya cedera,” kata wakil komisaris polisi Chuon Narin kepada AFP. Seorang pekerja yang berarah terlihat tergeletak di di jalan sementara seorang lainnya dibawa dengan sepeda motor setelah serangkaian bentrokan terbaru antara pasukan keamanan dan para pekerja tekstil yang menuntut kenaikan upah.

KOBARAN ASAP: Seorang pekerja konveksi di tengah kobaran asap menyusul bentrokan antara polisi dengan demonstran yang menuntut kenaikan upah, Jumat (3/1), di Phnom Penh.■ Foto: reuters Perdana Menteri Hun Senin menghadapi tantangan yang meningkat pada pemerintahnya yang berusia hampir tiga dasa warsa dari para pekerja garmen dan para pendukung oposisi yang menuntut ia mundur dan menyerukan pemilu baru karena terjadi kecurangan dalam pemilu belum Juli.

Pemimpin oposisi Sam Rainsy mengecam keras tindakan pihak aparat keamanan itu. “Adalah satu usaha yang tidak dapat diterima untuk melarang satu pemogokan para pekerja dan juga seluruh gerakan pekerja dan gerakan demokratik yang terjadi di Kamboja setelah pemilu Juli,” katanya kepada AFP.

Aktivis hak asasi manusia Chan Soveth dari kelompok hak asasi manusia Adhoc, yang berada di lokasi itu mengatakan 10 pekerja luka parah. Pasukan keamanan menggunakan senapan-senapan dan senjata lainnya untuk menghentikan pemogokan itu. Mereka memukul kepala para pekerja. Juru bicara polisi militer Kheng Tito mengatakan tindakan keras itu dilakukan setelah sembilan polisi cedera akibat kena lempar batu dan ketapel. Sektor itu mempekerjakan sekitar 650.000 orang dan adalah satu sumber penting pendapatan luar negeri bagi negara miskin itu. Para pekerja menuntut gaji minimum 160 dolar AS tiap bulan. Tentara terlihat mengacungkan pipa-pipa logam, pisaupisau, senapan-senapan AK47, ketapel-ltapel dan tongkat di lokasi protes , kata kelompokkelompok hak asai manusia lokal. ■ afp-Ct

Drone Mematikan Milik AS di Masa Depan KEMENTERIAN Pertahanan Amerika Serikat tengah mempersiapkan peningkatan kemampuan pesawat tanpa awak (drone) untuk 25 tahun mendatang. Disebutkan, drone masa depan itu akan berbekal teknologi canggih seperti navigasi presisi, mesiu dan bom yang mematikan, serta kemampuan menyerang secara otomatis tanpa campur tangan manusia. Pekan lalu, dilansir LiveScience, Jumat (3/1), Kementerian ini merilis roadmap untuk kendaraan tanpa awak, di antaranya yakni kendaraan laut, udara, dan darat. Dari ketiganya itu, drone mendapatkan perhatian lebih. Roadmap itu menyoroti kelemahan drone saat ini yang masih memiliki ketergantungan pada GPS untuk navigasi. Sementara sinyal satelit yang mendukung GPS masih lemah dan kerapkali macet. Sebab itu, Defense Advanced Research Projects Agency (DARPA) saat

ini tengah mempersiapkan sistem yang lebih presisi untuk menunjukkan suatu area tertentu. Teknologi lain yang dibawa drone masa depan adalah kamera pengawasan juga berondongan mesiu yang siap dilesatkan dan dapat digunakan untuk mematikan target. “Operator dapat menyerang target dengan memanfaatkan mesiu yang siap diluncurkan,” tulis Kementerian Pertahanan AS dalam keterangannya. “Setelah target di daratan teridentifikasi melalui kamera pada drone, maka pesawat ini akan menjatuhkan bom ke target. Kapal induk dapat melancarkan serangan bom dari jarak 463 kilometer,” katanya. ■ Beroperasi Mandiri Agar lebih efisien, Kementerian ingin memangkas biaya dengan mengurangi beban tenaga manusia semaksimal mungkin, dan menggantinya dengan mesin. Dengan

ILUSTRASI: Pesawat X-47B drone. ■ Foto: US Navy/Space.com demikian, drone akan beralih basis perintah manusia menjadi misi serangan secara mandiri. Guna mewujudkan misi mandiri itu, drone harus diprogram untuk mengikuti hukum tertentu yang mengatur perilaku pesawat tak berawak. Tentunya, untuk mewujudkan ini diperlukan algoritma rinci, pembelajaran mesin, serta sis-

tem navigasi dan sensor yang tepat. Meski pengembangan peningkatan kemampuan drone itu masih terkendala anggaran dan teknis, cetak biru itu akan mendapatkan hasil yang memuaskan. Setidaknya, untuk menghadapi musuh dekat, drone canggih itu akan efektif menangkal serangan musuh. ■ vvn-Ct


Sabtu Pon, 4 Januari 2014

Jokowi Cocok Didampingi Tokoh Baru JAKARTA - Prapancha Research merilis hasil penelitian mengenai ‘Prediksi Sosial-Politik 2014’. Peneliti Prapancha Research, M. Nirasma menyatakan bahwa Jokowi lebih tepat dipasangkan dengan figur baru. “Kalau kita lihat di sini Jokowi banyak diperbincangkan sebagai figur, bukan sebagai kader PDIP. Oleh karenanya publik pun akan lebih melihat kepada faktor ketokohan untuk pasangan Jokowi jika dicapreskan,” terang Nirasma di Perpustakaan Pusat UI, Depok, Jawa Barat, Jumat (3/1). Nirasma kemudian mencontohkan dengan skenario MegaJokowi. Figur Mega dipandang kental dengan partai politik sehingga justru akan menurunkan popularitas Jokowi. “Mega juga merupakan tokoh lama, sehingga kurang dapat diterima oleh publik. Tokoh lain yang dalam temuan kami sebagai tokoh baru adalah Dahlan Iskan dan Anies Baswedan,” imbuh Nirasma. Jokowi dibicarakan untuk dipilih dalam forum dan blog

sebanyak 8.700 pembicaraan, Dahlan Iskan 600 pembicaraan, sedangkan Anies Baswedan 43 pembicaraan. Sementara itu untuk parpol yang diperbincangkan untuk dipilih adalah PDIP dengan 34 pembicaraan, PD 7 pembicaraan, sedangkan Golkar 0 pembicaraan. Penelitian ini dilakukan berdasarkan penyebutan kata kunci pada media sosial dan 5 portal berita online terbesar di Indonesia selama 2013 yakni de- tikcom, kompascom, tribunnews, metrotvnews, dan okezone. Prapancha juga mempre- diksi bahwa faktor ketokohan lebih dipilih ketimbang mesin partai di 2014. “Kalau tokoh baru kita belum menemukan, karena memang belum ada datanya. Nanti bisa terlihat dari perkembangan yang ada,” imbuh Nirasma. Sebelumnya UI pun pernah merilis 12 nama tokoh alternatif di luar Jokowi. Selain itu elite PKS menyebut JK dan Chairul Tanjung cocok menjadi pendamping Jokowi. ■ dtc-yan

Jakarta-Surabaya Bakal 3,5 Jam JAKARTA - Kementerian Perhubungan hingga saat ini masih mematangkan kajian awal studi kelayakan (pra feasibility study) mengenai pembangunan kereta cepat Jakarta-Surabaya. Desain pekerjaan detailnya diharapkan selesai tahun depan, sehingga pada 2016 pembangunan bisa dimulai. Wakil Menteri Perhubungan, Bambang Susantono, Jumat (3/1) menyatakan bahwa kereta cepat ini memungkinkan perjalanan Jakarta-Surabaya ditempuh dalam waktu kurang dari 4 jam. “Rata-rata kecepatannya bisa mencapai 350 kilometer per jam dan Jakarta-Surabaya bisa ditempuh dalam 3,5 jam,” kata Bambang di Jakarta. Saat ini, ia melanjutkan, Kementerian Perhubungan masih mengkaji jalur yang akan dile-

wati kereta dengan kebutuhan investasi hingga Rp100 triliun ini. Rute pertama, menurut Bambang, adalah mengambil jalur langsung dari Jakarta, Cirebon, Semarang, hingga Surabaya. Pilihan rute kedua adalah melewati Bandung dari Jakarta sebelum akhirnya ke Cirebon, Semarang, dan Surabaya. Opsi ketiga adalah Jakarta, Cikarang, Bandung, Cirebon, Semarang, dan Surabaya. Ia menjelaskan, proyek pembangunan kereta ini akan menggunakan skema pembiayaan yang melibatkan swasta atau public private partnership (PPP). “Pemerintah tentu akan membantu karena biaya investasi yang tinggi,” kata Bambang. ■ vvn-yan

Subsidi.....

pada 1 Januari 2014 dari Rp 70.200 menjadi Rp 117.708 per tabung. Menurut Chatib yang paling penting saat ini adalah memastikan konsumen tidak beralih ke elpiji tiga kilogram. “Elpiji 12 kilogram naik itu aksi korporasinya Pertamina. Yang harus diantisipasi memang migrasi ke tiga kilogram. Itu yang dari kami sudah minta ke Wamenkeu sudah bicara ke Pertamina untuk memitigasinya, saya belum denger apakah dibikin distribusi tertutup atau bagaimana,” kata Chatib. Menurutnya, salah satu langkah yang tepat adalah dengan perubahan distribusi. Akan tetapi, jika kondisinya bertambah buruk, maka akan diperhatikan untuk langkah selanjutnya. “Nanti kita harus lihat apalagi langkah yang harus dilakukan. Kemungkinannya dua, apakah distribusinya diperbaiki atau lainnya,” kata Chatib. ■ dtc/yan

(Sambungan hlm 1) mengendalikan konsumsi elpiji tiga kilogram. “Saya melihatnya, kalau ada ketegasan harga dan bisa mengendalikan migrasi (elpiji 3 Kg) sebenernya nggak, ini kan elpiji 12 kilogram nggak disubsidi,” ujarnya. ■ Sulit Kontrol Sedangkan pemerintah mengaku tidak bisa mengontrol kenaikan harga elpiji 12 kilogram. Sebab hal tersebut merupakan kebijakan perusahaan PT Pertamina (Persero). Karena elpiji 12 kilogram bukan merupakan barang yang disubsidi. “Tidak bisa dong (dikontrol). Itu kan korporat. Sama juga masa Pertamax juga ditentukan pemerintah,” kata Menteri Keuangan Chatib Basri di kantornya, Jakarta, Jumat (3/1). Pertamina telah menaikkan harga gas elpiji 12 kilogram

Lagi........ (Sambungan hlm 1) galian sehingga belum bisa kami angkat,” kata Mustaqim, Jumat (3/1). Menurut Mustaqim, fosil tulang rusuk gajah ditemukan pada Jumat (27/12) akhir tahun lalu. Fosil yang memiliki panjang sekitar 1 meter, itu kini sudah disimpan di rumah tim pelestari situs Patiayam. Hanya saja, ketika diangkat, beberapa bagian fosil tersebut sempat patah. Rencananya, fosil tersebut akan direkonstruksi sehingga membentuk fosil tulang yang utuh. Anggota Forum Pelestari Situs Patiayam dan juga anggota Ikatan Ahli Arkeologi Indonesia, Sancaka Dwi Supani, membenarkan adanya penemuan fosil tulang gajah purba tersebut. Menurutnya, dia mengapresiasi sikap masyarakat Patiayam yang telah peduli untuk melestarikan warisan prasejarah Kudus tersebut. ”Kami cukup menghargai. Sebab, beberapa tahun lalu, banyak fosil yang ditemukan masyarakat dijual ke kolektor yang banyak datang ke Patiayam,” katanya.

Selanjutnya, menurut Supani, fosil yang ditemukan tersebut akan dilakukan ekskavasi (penggalian), dan akan diteliti lebih lanjut dan ditempatkan di museum Patiayam yang berada di desa Terban. Sebagaimana diketahui, di situs Patiayam telah ditemukan ribuan keping fosil fauna purba yang berusia sekitar 700 ribu hingga 1 juta tahun lalu. Dari data yang ada, jumlah koleksi fosil yang tersimpan di rumah fosil yang ada di Desa Terban, hingga kini diperkirakan mencapai 2.471 buah yang merupakan fosil 14 jenis hewan yang hidup di darat maupun di air seperti steghodon trigonochepalus (gajah purba), tridagna (kerang purba), bovidae sp (banteng purba) elephas, serta sejumlah hevan vertebrata lain. Selain fosil fauna, di situs Patiayam juga telah ditemukan alat peradaban manusia purba berupa kapak batu. Selain itu, juga telah ditemukan satu gigi geraham dan tujuh keping pecahan tengkorak manusia purba. ”Jadi situs Patiayam merupakan situs yang lengkap dimana ada fauna dan peradaban manusia purba,” katanya.■ Tom-yan

BUKTI TERORIS: Petugas menunjukkan sejumlah barang bukti milik pelaku teror pada jumpa pers di Mabes Polri, Jakarta, Jumat (3/1). Barang bukti milik teroris itu disita dari Banyumas, Rempoa dan Ciputat, berupa senjata api, bahan peledak, masker, granat rakitan, uang Rp. 235 juta serta lima unit sepeda motor.■ Foto: ANTARA

Teroris Lebih Suka Ngrampok asuhan atau lembaga-lembaga keagamaan dan lainnya yang tidak terdaftar secara resmi. Menurutnya, mereka bisa menjadi alat untuk memasok sumber pendanaan bagi gerakan terorisme. “Mereka bisa buka rekening, menerima duit, kemudian digunakan untuk pendanaan teroriosme,” tuturnya. Sebelumnya Kapolri Jenderal Polisi Sutarman mengatakan terus berupaya memberantas jaringan terorisme di Indonesia, termasuk mencegah aliran dana jaringan teroris internasional yang masuk ke Indonesia. Pemutusan itu dapat melemahkan dan membatasi aksi teror.

Polisi lanjut Sutarman, juga akan mengantisipasi ketika pasokan dana dari luar negeri itu diputus. Karena pelaku teror di Indonesia akan menempuh cara-cara ekstrim lainnya. Seperti merampok bank dan mencuri kendaraan bermotor untuk membiayai aksi teror (Fa’i). “Kini anggaran itu didapat dari merampok, tadinya dia merampok karena ragu-ragu. Supaya merampok itu mendapat legalisir dan ada bukunya Abu Bakar Ba’asyir yang berjudul Tadzkirah yang menyebutkan bahwa merampok untuk kepentingan itu (jihad terorisme) dihalalkan,” tegasnya. ■ vvn-yan

■ Sisir Kota Di Kota Salatiga, dampak kenaikan harga elpiji 12 kilogram membuat warga berburu gas tiga kilogram. Warga juga harus menyisir pinggiran kota untuk mendapatkan elpiji tiuga kilogram yang mulai langka. Harga elpiji tiga kilogram dari agen dijual berkisar Rp 12.75014.000, sampai di daerah pinggiran berjarak kurang lebih 10-15 kilometer sudah berubah menjadi Rp 16.000-Rp20.000 per tabung. Jarak tempuh yang jauh, sepertinya menjadi alasan menaikkan harga jual gas tiga kilogram yang kini menjadi prima- dona. “Dari tiga hari saya kesulitan mendapatkan gas tiga kilogram. Padahal, yang naik itu gas 12 kilogram. Untuk kebutuhan masak sehari-hari saja terpaksa mencari ke berbagai wilayah hingga akhirnya mendapatkan di agen di Kota Salatiga ini,” kata Astowi (60) warga Candi Rejo, RT 01 RW IV, Kelurahan Candi Rejo, Kecamatan Tuntang, Kabupaten Semarang. Diungkapkan Astowi, sejak kelangkaan gas, terpaksa dapurnya tidak mengebul alias tidak memasak selama tiga hari berturut-turut. Selama tiga hari itu juga, ia berburu gas tiga kilogram. Baru di hari ke empat, dengan jarak tempuh kurang lebih 15 kilo-

meter dari tempat tinggalnya, ia bisa mendapatkan gas tiga kilogram di agen terbesar di Kota Salatiga. Dengan harga yang telah dibandrol agen yakni Rp 14.000, Astowi hanya mendapatkan satu tabung saja. Padahal, ia membawa dua tabung gas kosong tiga kilogram. “Mencari jauh-jauh, dapatnya cuma satu gas. Seperti mencari jarum di tumpukan jerami saja. Saya sendiri dari warga Kabupaten Semarang yakni Tuntang, tak menemukan satu tabung gas pun di daerah saya,” paparnya. Kepala Disperindagkop UMK Salatiga Sri Danudjo ketika diminta tanggapannya terkait kondisi ini menegaskan, pihaknya akan menambah kuota untuk agen. Selain itu, pihaknya juga akan melakukan pemerataan pangkalan. “Penambahan kuota ini, untuk mengimbangi jumlah penduduk Salatiga. Di mana, jumlah Kepala Keluarga di Salatiga itu sebanyak 60 KK, itu berarti kebutuhan gas untuk tiga kilogram bisa mencapai 160 ribu tabung gas tiga kilogram dengan masa efektif penggunaan mencapai 2,5 minggu,” papar Danudjo. Sementara menurut pemilik pangkalan elpiji tiga kilogram Pertamina Region III Gas Domestik, Eko Santoso (63), mengatakan, harga elpiji sebenarnya telah naik sejak satu bulan yang lalu dari Rp 14.500 kini menjadi Rp 17.000 di pasaran. “Sementara untuk tabung 12 kilogram yang sebelumnya masih di bawah Rp 75.000 kini menjadi Rp 130.000 per tabung,” ujar dia

saat ditemui di tokonya Jalan MT Haryono 298 Semarang, Jumat (3/1). Eko menambahkan, meski harga naik, stok gas yang berada di toko pangkalannnya masih ada. Menurutnya, sebelum naik, pihaknya mengaku selalu menyediakan 400 tabung untuk elpiji tiga kilogram dan 42 tabung untuk 12 kilogram. “Jadi, stok untuk beberapa hari kedepan memang masih ada, tetapi harganya ya memang segitu kita kirim sekitar Rp 130.000 sebab gas ukuran 12 kilogram ini biasanya kan pemakainya adalah para pengusaha makanan,” akunya. Terpisah, juru Bicara PT Pertamina (Persero) Region IV Jawa Bagian Tengah, Roberth Marchelino Verieza Dumatubun, menuturkan, terkait dengan kekhawatiran kenaikan harga LPG non subsidi kemasan 12 kilogram yang akan memicu migrasi konsumen ke LPG 3 kilogram, PT Pertamina saat ini telah mengembangkan sistem monitoring penyaluran LPG 3 kilogram (SIMOL3K) yang diimplementasikan secara bertahap di seluruh Indonesia mulai Desember 2013. Menurutnya, dengan adanya sistem ini PT Pertamina akan dapat memonitor penyaluran LPG 3 kilogram hingga level pangkalan berdasarkan alokasi daerahnya. “Namun demikian, dukungan Pemerintah tetap pula diharapkan melalui penerapan sistem distribusi tertutup LPG 3 kilogram serta penerbitan ketentuan yang membatasi jenis konsumen yang berhak menggunakan LPG 3 kilogram itu,” pungkasnya. ■ M16/rna/M.11 -yan

perkara kasus korupsi yang sudah incraht, tapi belum dieksekusi,” kata dia di kantornya, (Kamis 19 September 2013 lalu) saat ditemui usai memimpin serah terima jabatan Aspidsus Kejati Jateng.

Komite Penyelidikan Pemberantasan Korupsi, Kolusi, dan Nepotisme (KP2KKN) Jateng mendesak Kejati Jateng segera menangkap 30 DPO tersangka korupsi. Sekretaris KP2KKN Jateng, Eko Hariyan-

to, mengatakan DPO tersangka korupsi itu sudah ada yang cukup lama, sekitar 10 tahun. “Kami menagih janji Kepala Kejati, Babul Khoir segera menangkap mereka,” katanya.■ rdi-yan

lindri, jadi peluangnya cukup besar. Kalau di Magelang di mana-mana ada. Itu yang jadi alasan saya kenapa memilih berjualan di Semarang dari pada di Magelang,” ungkap Narto.

“Biasanya kalau tidak habis nanti dijual lagi di pasar malam di Magelang. Tapi Alhamdulillah itu jarang terjadi. Biasanya jam 12.00 siang saja dagangan sudah habis, malah kadang ada yang pesan buat besoknya,” tuturnya. Ada lima macam rasa dan bentuk getuk yang ia jajakan. Warna-warni getuk lindri itu berjejer rapih di etalase kecil miliknya. Setiap warna mewakili satu rasa tersendiri. Warna hijau untuk rasa pandan, kuning rasa durian, merah muda rasa strawberi, hitam untuk rasa jahe dan coklat dengan rasa coklatnya yang kuat.

Satu bungkus getuk lindri dengan lima rasa hanya dibandrol dengan harga Rp 5.000 saja. Dengan harga yang terhitung murah tak heran jika getuk lindri ini kian laris diserbu pembeli. Kini bagi anda yang ingin bernostalgia dengan jajanan pasar tempo dulu, tak usah jauh-jauh lagi melancong ke Magelang hanya untuk berburu getuk lindri, karena Getuk Pojok Bu Narto Khas Magelang ini bisa anda temui di samping bekas gedung Matahari Department Store, tepatnya di pinggir Kali Berok dekat jembatan Pasar Johar, Semarang. ■ M16-yan

JAKARTA - Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) melakukan pemantauan terhadap aktivitas keuangan para terduga teroris. Hasilnya, PPATK mencatat aktivitas perbankan mereka tidak begitu banyak. “Sangat sedikit (aktivitas perbankan mereka), makanya mereka banyak menggunakan cara dengan merampok bank,” kata Ketua PPATK, Muhammad Yusuf di kantornya, Jakarta Pusat, Jumat (3/1). Yusuf mengemukakan para terduga teroris lebih suka melakukan kegiatan seperti FAI atau Hawalah. Suatu istilah yang merujuk pada perjuangan

mereka dalam menjalankan ideologi atau keyakinan mereka. Kegiatan tersebut, lanjut Yusuf, seluruhnya tidak masuk perbankan. “Mau tidak mau perlu gerakan fisik secara langsung,” ujarnya. Meski demikian, Yusuf mengingatkan potensi bahaya pada lembaga-lembaga non profit seperti yayasan, panti-panti

Giliran......

yang gede (12 kg) mahal. Kalaupun ada langsung habis di warung, padahal baru diturunkan dari depo Pertamina atau agen. Kasihan masyarakat kalau begini terus, ibu-ibu di sini kalau cerita ngeluh LPG yang susah,” keluh ibu satu anak ini.

(Sambungan hlm 1) ungkapnya. Ia menjelaskan pasokan gas yang biasanya dikirim 15 tabung seminggu dari agen kini hanya dipasok enam tabung seminggu. Hal ini membuat para konsumen semakin resah. “Saya sudah minta tambahan pasokan ke agen, tapi dari agennya bilang pasokan dari Pertamina memang lagi sulit jadi mau ngga mau kita cuma dikasih enam tabung seminggu dan itu juga kadang berkurang,” keluhnya. Kelangkaan elpiji tiga kilogram ini mengakibatkan tiga kali kenaikan harga. Dari semula seharga Rp 14 ribu, lalu kemudian naik menjadi Rp 16 ribu, dan kini sudah mencapai Rp 17 ribu per tabungnya. Diperkirakan per Januari kenaikan akan terus terjadi jika pasokannya masih sulit. Bukan hanya para pengecer saja yang mengeluh dengan kelangkaan ini, Muslikah, seorang ibu rumah tangga, juga mengeluhkan sulitnya mendapatkan elpiji untuk memenuhi kebutuhan dapurnya. “Di sini susah nemuin elpiji sekarang, mau tiga kilogram atau 12 kilogram sama susahnya, dari dua bulan lalu memang susah,” ujar wanita berusia 27 tahun itu. Muslikan juga meminta agar pemerintah tegas dalam membuat keputusan. Pasalnya selain langka, harga elpiji juga terus merangkak naik. “Minta kejelasan pemerintah saja bagaimana gas tiga kilogram langka,

30 Koruptor.... (Sambungan hlm 1) belum diekesuksui. Diusahakan, selama tiga bulan segera dituntaskan. Ada sejumlah

Pelanggannya.... (Sambungan hlm 1) etalase kaca. Tak selang beberapa lama pelanggan setia getuk lindri “Pojok Bu Narto” khas Magelang mulai berdatangan membeli. Beberapa orang pembeli memang orang lama alias pelanggan tetapnya dari puluhan tahun silam. Ketika ditanya alasan memilih nglajo dari Magelang-Semarang hanya untuk berjualan getuk, dengan singkat ia menuturkannya lewat senyuman ramah. “Di Semarang ini soalnya masih jarang penjual getuk

■ Pasar Malam Di temui di sela-sela berjualan, ia juga menceritakan suka duka dirinya selama berjualan getuk lindri di Semarang. Kadang kala ketika getuk dagangannya tidak habis terjual, ia harus bergegas membawanya pulang ke Magelang untuk dijual malam harinya di pasar malam dekat alun-alun kota.


Sabtu Pon, 4 Januari 2014

Belum Mau Menikah WALAUPUN sudah tunangan dan kedua keluarga besarnya sudah mendesak untuk segera menikah, penyanyi dan pesinetron Juwita Bahar masih belum mau buru-buru menikah. Kenapa? “Setelah kami pikirkan ternyata menikah butuh pemikiran yang panjang. Apalagi kami berdua masih terlalu muda, jadi masih jauh jangkauan kami,” ujar Juwita Bahar di Jakarta, Jumat (3/1). Juwita menambahkan, setelah dirinya melakukan banyak konsultasi dengan teman-temannya yang

sudah lebih dahulu menikah. Anak kandung pedangdut Annisa Bahar ini mengakui kalau menikah itu ternyata banyak yang harus disiapkan. “Yang saya pikirkan bagaimana kalau sudah punya anak, kan anak juga mesti dikasih makan, dikasih kesejahteraan, kalau nggak kitanya yang dosa, “ katanya Karenanya, Juwita hingga kini belum berani pasang target

untuk menikah “Inginnya sih umur 20 tahun, tapi rezeki, mati dan jodoh kan rahasia Allah. Kami nggak bisa

nentuin, kita bolehnya berencana tetapi Allah juga yang menentukan, “ ujarnya Untuk itu Juwita sekarang lagi banyak ngejar setoran untuk ditabung, untuk biaya menikah dan masa depannya kelak “Sekarang saya lagi banyak manggung, kalau di dalam kota bisa manggung di empat tempat, tapi kalau di luar kota nggak berani sebanyak itu, paling satu tempat cukuplah, “ kata Juwita mantap. ■ Buyil-jie

l

Foto: Buyi

Ikhlas Dilaporkan Polisi GRUP band Radja resmi melaporkan karaoke milik Inul, Rossa, dan Charlie ‘Setia Band’ di Bareskrim Mabes Polri, Jakarta Selatan. Ian Kasela cs merasa hak ciptanya telah dicuri oleh beberapa bisnis karaoke seperti Inul Vizta, Diva Karaoke, Charly VH Karaoke, Nav Karaoke, dan Happy Puppy. Menurut kuasa hukum Radja, Yanuar Bagus Sasmito, karaoke itu dikenakan Pasal 72 UU No. 19 th 2002 tentang Hak Cipta dengan nomor laporan LP/04/I/2014/Bareskrim. Ia pun mengancam karaoke milik Inul, Rossa, dan Charlie ‘Setia Band’ dengan hukuman tujuh tahun penjara serta denda Rp 5 miliar. “Kami hadir di sini melaporkan, karena tidak ada itikad baik dari kalangan karaoke-karaoke besar. Kenapa melaporkan di sini, karena karaokenya ada di seluruh Indonesia. Ini menyangkut penyalahgunaan lagu yang dibajak, dipertontonkan untuk dikomersialkan tanpa izin,” ujar Yanuar usai membuat laporan, Jumat (3/1). Menanggapi hal tersebut, Inul mengaku siap kalaukalau dipanggil polisi untuk dimintai keterangan terkait masalah tersebut. “Saya dari dulu sudah

sering, sampai saya hamil besar pun saya pernah datang untuk panggilan polisi. (Saya) menghadapi sesuatunya dengan cara legawa dan ikhlas,” ujar Inul usai menghadiri acara jumpa pers HUT Indosiar di Jakarta, kemarin. Yang pasti, istri Adam Suseno itu akan menunggu datangnya surat dari pihak kepolisian dan tidak lari dari panggilan. “Sejauh ini saya masih belum menerima surat panggilan, kita tunggu aja,” pungkasnya.

sebenernya dilema untuk membuat laporan polisi. Namun, mereka merasa peduli dengan haknya sebagai musisi yang karyanya dicuri tanpa izin. “Dari Radja udah lakukan itikad baik dengan somasi, bahwa kita ingatkan kalau itu salah. Kalau diingatkan cuek, dianggap tidak ada kerjaan, di sini kita tidak main-main, kita ■ Somasi akan serius Sebelum mempolisikan, membahas Yanuar mengakui kalau ia masalah ini, sudah menyampaikan somasi ke beberapa kita patuh hukum,” terang karaoke itu. Inul Vizta sang gitaris Moldy. menerima tiga kali somasi, sementara yang lainnya dua Rencananya, Radja juga akan mengambil jalur kali. hukum perdata usai “Kita somasi itu itikad mempidanakan. Namun, baik, tapi dipikir kita gertak sambal. Tidak, justru kita ini belum diketahui kapan waktunya. ■ gertak granat,” tegasnya. Ian Kasela dan Moldy Dtc/Kpl-jie sebagai perwakilan Radja

Inul Foto: Antar

Perform Dmust Akira Siap Hidupkan Suasana Party PADA Sabtu (4/1) malam nanti, BabyFace Club & Karaoke akan mengawali even di tahun baru ini dengan title Hidden Power yang akan menghadirkan DJ Dmust Akira feat Onmyown Musik serta penampilan dari MC Elvo. DJ Dmust Akira kelahiran Jakarta, 14 Maret 1983 adalah seorang penata musik, komposer dan penyanyi. Dengan nama Dmust Akira ia merilis album “ Beatboxx” pada tahun 2007 dengan single This Is Love. Sebelum merilis album, pada tahun 2001 Dmust memutuskan untuk berkarier sebagai penyiar di U-FM dan di

sinilah dia merubah namanya menjadi Dmust Akira. Genre musik terbesar yang mempengaruhi Dmust Akira adalah Hip-Hop dan Jazz. Dmust telah merilis Indie Album pada tahun 2004, yang sebagian besar mengandung Hip Hop yang dicampur dengan Jazz dan RnB yang merupakan ciri khas Dmust Akira. Dmust mendapat kontrak pada label ( 2005 ) untuk membuat 3 lagu untuk soundtrack film Cinta 24 Karat. Album itulah yang kemudian menjadi langkah pertama Dmust Akira untuk membesar namanya.

Setelah merilis album di tahun 2007, Dmust meninggalkan profesinya sebagai penyiar di U-FM dan memulai berkarier sebagai DJ. Darah seni dan entertaint-nya memang sudah melekat di dalam dirinya. Sehingga tidak heran profesi yang ditekuninya pun tak jauh-jauh dari dunia hiburan. Memiliki pengalaman yang cukup dengan mnjadi resident DJ di beberapa club malam Tanah Air membuat dirinya makin dikenal oleh banyak orang. Permainannya yang asyik dan selalu bisa menghidupkan suasana party membuat dirinya selalu sinanti-

nantikan oleh para pecinta club malam. Malam ini, Dmust Akira tidak hanya perfom sendirian karena dia akan ditemani oleh Onmyown Music serta MC Elvo. Selain itu, dancefloor Babyface club juga akan dimeriahkan oleh penampilan Resident DJ, Nubee (Home Band), dan yang pastinya acara di Sabtu malam ini akan lebih meriah dengan penampilan dari Rose Fashion Dancer. Untuk info lebih lanjut dan reservasi, silakan hubungi (024) 76635555 – (024) 76636555. ■ Jie-skh


Sabtu Pon, 4 Januari 2014

GAGAL GOL: Meski dikepung Ronaldo dan Xabi Alonso (kiri & tengah), Ibrahimovic masih mampu menyundul bola. Sayang sundulan ini gagal berbuah gol. Pada laga ini Madrid menang 1-0 atas PSG. ■ Foto: dailymail.com

DOHA- Kesebelasan Real Madrid memetik kemenangan tipis atas Paris Saint Germain 1-0, pada laga persahabatan di Stadion Khalifa International, Doha, Qatar, Kamis (2/1). Gol tunggal kemenangan El Real diciptakan penyerang muda mereka, Jese Rodriguez, menit 19. Sepakan Jese yang mengarah ke pojok gawang PSG, gagal dihalau Salvatore Sirigu.

El Real Gilas Les Parisiens Tertinggal satu gol, PSG terus melancarkan serangan. Namun sampai pertandingan usai, Les Parisiens tak mampu mencetak gol balasan. Skor 1-0 untuk Madrid tetap bertahan sampai laga usai. Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, me-

nyambut positif kemenangan timnya atas Paris Saint-Germain, mengingat hasil itu tidak diraih dengan mudah. Laga itu sendiri dimanfaatkan benar oleh Ancelotti, untuk memanaskan “mesin” para pemainnya, sebelum

kembali memulai musim setelah jeda kompetisi di musim dingin. Itulah mengapa dia pun melakukan 11 kali pergantian pemain saat paruh waktu. ■ Percaya Diri ‘’Tidaklah muda

untuk

memainkan pertandingan setelah jeda, dan tidak melakukan apa-apa selama sepekan. Real Madrid bermain amat baik, dan itu adalah pertandingan yang menarik untuk dilihat,” kata Ancelotti, di situs Madrid.

Italiano yang musim lalu mengantar PSG menjuarai Ligue 1 itu, lalu turut memberikan penilaian buat bekas timnya yang kini ditangani Laurent Blanc. “PSG juga bermain bagus. PSG memiliki tim yang bagus, dan bermain amat baik. Mereka sangat percaya diri dan memiliki gaya bermain yang stabil dan bagus,” pungkasnya. ■ jak-Am

Kejutan Lagi? LONDON- Meski sedang memiliki tren positif, namun Tottenham Hotspur tetap mewaspadai, tuan rumah Arsenal, saat mereka bertemu pada babak ketiga Piala FA, di Stadion Emirates, London, Minggu (5/1) dini hari WIB. Tottenham Hotspur memang baru saja meraih hasil bagus, dengan memetik keme-

nangan di markas Manchester United. Namun hal itu tak lantas membuat Spurs besar kepala, je-

lang menghadapi Arsenal nanti. Spurs masih meneruskan laju positif mereka, usai berganti pelatih. Semenjak ditangani Tim Sherwood, The Lilywhites belum pernah kalah di Pre-

Kalah Kasta BLACKBURN- Manchester City yakin bisa meneruskan laju kemenangannya, saat bertemu tuan rumah Blackburn Rovers, pada babak ketiga Piala FA Cup, di Stadion Ewood Park, Blackburn, Sabtu (4/1). Seperti dikatakan pelatih City, Manuel Pellegrini, pasukannya akan bermain menyerang sejak menit awal pada laga ini. Apalagi hasil kemenangan pada laga sebelumnya melawan Swansea City 3-2 pada Premier League, Rabu (1/1) lalu, menjadi modal berharga bagi City. ‘’Kami ingin menang melawan tuan rumah Rovers. Kami ingin bermain menyerang sejak menit awal, untuk memberikan tekanan kepada mereka,’‘ kata Manuel Pellegrini, Jumat (3/1). Tuan rumah sendiri tidak akan tinggal diam. Pasukan besutan Gary Bowyer ini, akan mencoba mempersulit City pada laga nanti. ‘’Kami akan melawan salah satu tim terbaik di kompetisi Liga Inggris. Mereka memiliki materi yang cukup baik, dan itu akan membuat kami harus bermain lebih maksimal,’‘ kata Bowyer. Rovers memang kalah kelas dari City. Hal ini diakui Bowyer, dan mereka menyadari kalau Rovers yang merupakan tim Divisi Championship, tentu lain dengan City yang sudah berada di Premier League. ‘’Kami dari kasta di bawah mereka, yaitu Championship. Tapi kami akan berusaha untuk bermain yang terbaik, untuk membuat me-

reka sulit menghadapi kami,’‘ jelas Bowyer. ■ Ujian Cardiff City Sementara itu, Newcastle United akan berusaha meraih kemenangan, ketika menjamu Cardiff City, di Stadion St James Park, Newcastle, Sabtu (4/1). Cardiff City yang baru saja menunjuk pelatih baru, Ole Gunnar Solskjaer, yang menggantikan Malky Mackay, menjadikan partai ini menjadi ujian pertama bagi pelatih baru itu. Bagi Solskjaer, ini menjadi ujian pertama debutnya sebagai pelatih Cardiff City. Solskjaer diharapkan mampu mengangkat Cardiff yang tengah terpuruk di Premier League untuk memberikan kepercayaan kepada manajemen Cardiff. ‘’Ini akan menjadi ujian pertama bagiku di Piala FA, dengan melawan Newcastle United. Kami akan berusaha membuat senang, dengan memberikan kemenangan pada laga ini,’‘ jelas Solskjaer. Sedangkan pelatih Newcastle United, Alan Pard e w , a k a n mengambil k e sempatan dengan bermain di depan fans

mier League, dengan memenangi tiga dari empat pertandingan terakhir. Yang terbaru, Roberto Soldado cs meraih poin penuh, saat menyambangi Old Trafford. Spurs pulang dengan kemenangan 2-1 atas Setan Merah. Hasil itu tentu menjadi modal bagus untuk Spurs. Namun kemenangan di Old Trafford itu, disebut bek Spurs, Michael Dawson, tak akan membuat timnya jumawa saat melawan Arsenal. “Kami tidak pernah mencoret diri kami sendiri dari persaingan. Kami sudah bangkit dari hasil-hasil yang mengecewakan itu. Kami tidak akan terlena, hanya karena kami baru saja ke Old Trafford dan meraih kemenangan. Tapi

kami tidak pernah pergi ke mana pun dengan rasa takut, khususnya Arsenal. Ini adalah derby London Utara. Kami tahu apa artinya pertandingan ini untuk fans dan pemain. Ada kebanggaan yang amat besar bagi kami semua yang mengenakan kaus putih ini, bermain untuk tim dan satu sama lain. Itulah yang akan kami lakukan di Arsenal,” tegas Michael Dawson. ■ Bagai Benteng Sementara itu, striker Arsenal, Theo Walcott, menyebut, pertandingan itu bakal menjadi laga yang menarik. Pertandingan The Gunners melawan The Lily Whites kali ini merupakan laga keenam sepanjang sejarah Piala FA. Dalam lima pertandingan sebelumnya, Arsenal menang tiga kali, sedangkan Spurs dua kali me-

nang. Walcott pun mempunyai prediksi jalannya pertandingan yang akan berlangsung di Emirates Stadium. “Umumnya ini akan menjadi pertandingan yang sangat menarik. Ini merupakan salah satu pertandingan yang akan berjalan terbuka, saya sangat yakin akan hal itu,” terang Walcott, di situs resmi Arsenal. “Ini merupakan laga di Emirates. Kami bakal mencoba membuat stadion kami bagaikan sebuah benteng, dan kami memulai untuk melakukannya. Ini merupakan pertandingan yang besar, laga yang mana setiap orang ingin mengambil bagian. Kami baru saja mempunyai periode sibuk menuju tahun baru, dan semua orang butuh istirahat dengan baik, seperti yang telah kami lakukan. Semoga semua pemain bisa kembali ke kondisi terbaik. Untuk Tottenham, kami harus benar-benar fit. Saya tak sabar untuk melakoni pertandingan itu,’‘ kata Walcott.■ jak-Am

JADWAL PERTANDINGAN

dan pendukungnya. Hasil buruk ketika kalah dari West Bromwich 0-1 di kompetisi Premier League, pada Rabu (1/1) lalu, sudah dilupakan pasukannya. ‘’Kami kalah tipis dari West Bromwich di Premier League. Tapi itu sudah kami lupakan, dan kami harus bangkit dengan meraih kemenangan atas Cardiff City pada babak ketiga Piala FA ini,’‘ jelas Pardew.■ jak-Am

■ FA CUP Crawley Town vs Bristol Rovers Blackburn Rovers vs Manchester City AFC Bournemouth vs Burton Albion Aston Villa vs Sheffield United Barnsley vs Coventry City Bolton Wanderers vs Blackpool Brighton & Hove Albion vs Reading Bristol City vs Watford Charlton Athletic vs Oxford United Doncaster Rovers vs Stevenage Everton vs Queens Park Rangers Grimsby Town vs Huddersfield Town Ipswich Town vs Preston North End Kidderminster Harriers vs Peterborough United Macclesfield Town vs Sheffield Wednesday Middlesbrough vs Hull City Newcastle United vs Cardiff City Norwich City vs Fulham Rochdale vs Leeds United Southampton vs Burnley Southend United vs Millwall Stoke City vs Leicester City West Bromwich Albion vs Crystal Palace Wigan Athletic vs Milton Keynes Dons Yeovil Town vs Leyton Orient Arsenal vs Tottenham Hotspur

Theo Walcott Foto:WP

■ LA LIGA Malaga vs Atletico Madrid Real Valladolid vs Real Betis Valencia vs Levante Almeria vs Granada


Sabtu Pon, 4 Januari 2014

’Bila Presiden Telepon, Saya Jawab Siap...’ SEMARANG- Gubernur Jateng, Ganjar Pranowo, bersedia memaparkan kesiapan Jateng menjadi tuan rumah PON XX Tahun 2020, dalam Rapat Anggota Tahunan (RAT) KONI Pusat, pada Februari mendatang. Upaya itu dilakukan, sebagai bentuk keseriusan provinsi ini menggelar event olahraga bergengsi nasional empat tahunan itu. ‘’Saya sudah menyiapkan bersama tim. Kalau memang diperlukan, saya siap untuk datang menjelaskan langsung (dalam RAT-red), terkait pengajuan Jateng sebagai tuan rumah PON,’‘ kata gubernur, usai menerima audiensi pengurus KONI Jateng, di kantor Gubernuran, Jumat (3/1). Rombongan KONI dipimpin Plt Ketua Umum KONI, Hartono. Menurut gubernur, Jateng sangat siap menjadi tuan rumah PON 2002. Bahkan bila penyelenggaraan PON 2020 diajukan, Jateng juga siap. ‘’Saya berharap betul PON 2020 di Jateng. Bahkan kalau hari ini menteri atau presiden telepon, maka saya jawab, sudah siap,’‘ tegasnya. Dari hasil audiensi KONI itu, gubernur menyatakan, arena penyelenggaraan venue relatif siap, termasuk transportasi antardaerah dan akomodasi. Namun untuk lebih memastikan, dia berencana meninjau secara langsung kesiapan venue yang

berada di sejumlah daerah. ‘’Saya sendiri yang akan melakukan pengecekan. Tidak hanya venue, tetapi juga infrastruktur yang mendukung termasuk athlete village dan moda transportasi,’‘ katanya. Persiapan venue diharapkan beres sebelum tim verifikasi dari KONI Pusat datang untuk meninjau. Maka dari itu, dia meminta KONI menyiapkan bahan presentasi yang sudah diperbaiki untuk verifikasi lebih detail. Bupati dan walikota juga akan diundang, saat verifikasi dilakukan. ■ Tiga Minggu Terkait dana yang diperlukan, gubernur belum bisa memastikan jumlahnya. Hal itu dia serahkan kepada KONI untuk menghitung rincian biaya yang diperlukan. ‘’Selama tiga minggu ini, teman-teman saya beri PR, untuk perbaiki paparan, komunikasi dengan daerah, proyeksi dukungan-dukungan, termasuk uangnya saya minta dihitung, agar kita lebih siap,’‘ ujarnya. Sementara itu, Ketua Pemenangan bidding PON 2020, yang

AUDIENSI: Gubernur Jateng Ganjar Pranowo menerima audiensi jajaran pengurus KONI Jateng yang melaporkan kesiapan Jateng menjadi tuan rumah PON 2020. ■ Foto: Wisnu Aji juga Wakil Ketua Umum I KONI, Sukahar, menyatakan, verifikasi oleh KONI Pusat akan diketuai Wakil Ketua I KONI Pusat, Suwarno. Untuk waktunya, dia menyebut ada dua kemungkinan akhir Januari atau awal Februari. Sedangkan venue yang dipersiapkan untuk diverifikasi, berada di

sejumlah daerah, antara lain Kota Semarang, Solo, Karangnyar, Wonogiri, Jepara, Kudus, Kendal, dan Kota Magelang. ‘’Sesuai ketentuan, 50 persen venue harus dipunyai untuk menjadi ruan rumah PON. Jateng tidak hanya 50 persen, venue cabor yang dipertandingkan di

innya. ‘’Ini sebagai rasa tanggung jawab untuk mengembalikan kejayaan tenis, karena olahraga ini merupakan cabang pendulang medali di pekan olahraga multi cabang,’‘ ujar peraih empat medali emas Asian Games itu. ■ Pendaftaran Rp 200 Ribu Yayuk mengatakan, kejuaraan ini mempertandingkan nomor tunggal putra dan putri kelompok umur (KU) 10, 12, 14 dan 16 tahun. Pertandingan digelar di sejumlah tempat, yak-ni di lapangan tenis GOR Sasana Ambirawa Raga, lapangan tenis Kavaleri Ambarawa, lapangan tenis Hotel Rawapening, dan lapangan tenis Hotel Amanda, Bandungan. Pertandingan mengguna-

bung dengan Papua Barat, Sumut, Sulsel, dan Bali. Kelima ca lon itu akan memaparkan kesiapan dalam RAT KONI Pusat, Februari mendatang. Dari lima ca lon, akan diambil tiga kandidat, dan diserahkan ke Kemenpora untuk dipilih satu. ■ Jie-Am

Satlak Prima Tentukan Cabang Prioritas

Yayuk Basuki Gelar Kejurnas Yunior SEMARANG- Mantan ratu tenis Asia, Yayuk Basuki, akan menggelar Kejuaraan Nasional Tenis Junior Piala Yayuk Basuki 2014, pada 17-19 Januari, di Ambarawa. Peserta terbuka untuk seluruh petenis junior Nasional Indonesia. ‘’Kejuaraan ini digelar karena saya prihatin terhadap dunia tenis di Indonesia yang semakin terpuruk. Saya juga ingin mengembalikan animo masyarakat terhadap tenis serta menggali potensi-potensi atau bibit-bibit petenis di dae rah,’‘ kata Yayuk, usai audiensi dengan Bupati Semarang, Mundjirin, beberapa waktu lalu. Jateng dipilih, karena dinilai memiliki potensi petenis andal. Kejuaraan serupa menurutnya, akan digelar di berbagai daerah potensial la

PON, kami punya semuanya. Ada athlete village, hotel, transportasi, rumah sakit, ambulans, keamanan, dan kenyamanan. Jateng jauh lebih aman,’‘ katanya. Seperti diketahui, Jateng akan bersaing dengan lima provinsi dalam pencalonan tuan rumah PON, yaitu Papua yang berga-

kan sistem Pro Set, untuk KU 10 dan 12 tahun, dan The Best of Two Tie Break Set Deciding Match Final Set, untuk KU 14 dan 16 tahun. Juara, finalis, dan semi finalis berhak atas hadiah berupa piala dan piagam. Biaya pendaftaran kejuaraan ini sebesar Rp 200 ribu. Peserta juga akan memperoleh kaus. Pendaftaran ditutup pada Selasa (14/1), pukul 12.00 WIB. Untuk Sign in dilaksanakan Kamis (16/12), di GOR Sasana Ambirawa Raga. Untuk info lebih lanjut, peminat bisa mengubungi Terry Sugijatti (085 6269 8577). ■ Jie-Am

Yayuk Basuki Foto: kl

JAKARTA- Seperti yang sudah-sudah, Indonesia hanya akan mengirim atlet pada cabang olahraga yang berpotensi meraih medali di Asian Games 2014. Penentuan daftar cabang olahraga itu akan dilakukan dalam waktu dekat. “Masih kita persiapkan. Rencananya Selasa (7/1) mendatang, kami akan mengumpul kan PB dan PP cabang olahraga,” kata Ketua Satlak Prima, Surya Dharma, Jumat (3/1). Penentuan cabang olahraga yang akan diberangkatkan ke Asian Games, disebut Surya akan diputuskan bersama dengan KOI dan Kemenpora. Keputusan diharapkan bisa diam bil dalam waktu cepat, supaya atlet punya persiapan yang lebih panjang. “Karena antar Satlak, dewan, KOI belum ketemuan untuk membahas cabor mana saja yang dipilih. Kalau saya pribadi, konsep sudah ada tapi kan harus dibahas dulu dengan KOI dan Kemenpora. Jika kita dapat emas banyak, tentu peringkat kita juga akan naik di Asian Games. Jadi dipilih yang prioritas,” terangnya.

Berkaca dari hasil SEA Games di Myanmar, hampir semua target yang dicanangkan PB cabang olahraga meleset. Terkait target 10 Besar yang dicanangkan di Asian Games, Surya tetap optimistis, para atletnya bisa meraih hasil maksimal. ■ Waktu Cukup “Masuk 10 Besar, ya namanya cita-cita. Mungkin kalau dilihat dari biaya, kita akan melakukan skala prioritas. Cabor yang tidak kita unggulkan tidak akan kita masukkan. Hanya nomor-nomor unggulan dan potensi emas saja. Selain itu, tentu akan ada program yang akan kita tajamkan lagi. Seperti try out yang dibuat banyak, kita akan merekrut pelatih asing, ya akan banyak program yang akan kita tingkatkan untuk prioritas ini,” tambah Surya Dharma. “Insy Allah waktunya cukup, kan sebelumnya mereka sudah masuk pelatnas selama satu tahun. Jadi sebenarnya kita sudah bisa mulai spotting mana-mana yang akan kita ketengahkan,” tuturnya lagi. ■ dtc-Am

Tontowi/Liliyana Dikontrak Rp 2,6 M JAKARTA- Pengurus Pusat (PP) Persatuan Bulutangkis Se luruh Indonesia (PBSI), mene ruskan program sponsor individu kepada para pemain-pemainnya. PBSI juga tetap bertang gungjawab pada penyelesaikan kontrak pemain, yang harus angkat koper dari Cipayung. Promosi dan degradasi pemain pemusatan latihan (Pelatnas) PBSI, berimbas kepada kontrak pemain. PBSI harus mendapatkan sponsor kepada pemain baru, dan menyelesaikan kontrak dengan pemain yang terdegradasi. Mulai bulan ini, PBSI merampingkan jumlah penghuni Pelatnas Cipayung. Dari sejumlah 83 pemain pada tahun lalu, kini pusat bulutangkis Indonesia hanya menampung 71 pebulutangkis. Dari data yang dirilis PBSI pada Senin (30/12) lalu, ada 21 pemain yang harus angkat koper dari pelatnas. “Karena berdampak lang-

sung kepada peningkatan prestasi, kami akan melanjutkan sistem kontrak individu. Para pemain bertanggungjawab langsung kepada sponsor. Kami akan mengecek lagi siapa-siapa yang diikat kontrak dua tahun. Kami akan membantu untuk menyelesaikan kontrak para pemain yang diikat selama dua tahun, tetapi harus meninggalkan pelatnas saat ini,” kata Wakil Se kretaris Jendral PP PBSI, Ahmad Budiarjo. “Kontrak tahun pertama dibayar penuh, tapi untuk tahun kedua terserah kesepakatan sponsor dan pemain,” ujar Budi menambahkan. ■ Penuhi Target Pada lelang pertama, ada lima pemain yang disebut mendapatkan kontrak tertinggi. Di antaranya ganda campuran Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir. Meski tak dijelaskan kepa-

da publik, diyakini keduanya dikontrak senilai Rp 1,3 miliar per orang.

Sepanjang 2013, PBSI memenuhi target pada kejuaraan All England, dengan perolehan

satu gelar juara. kemudian dua gelar juara dari kejuaraan dunia, dan tiga medali emas di

SEA Games. Namun PBSI gagal menuai hasil apik pada Piala Sudirman. ■ dtc-Am

Mohammad Ahsan Jadi Ayah JAKARTA- Kabar bahagia datang dari Mohammad Ahsan. Pebulutangkis ganda putra Juara Dunia 2013 itu, kini menjadi seorang ayah, setelah sang istri, Christine Novitania, melahirkan anak pertama mereka yang diberi nama Chayra Maritza Ahsan. Putri pasangan AhsanChristine ini lahir pada Jumat (3/1) pukul 04.35 WIB, di RS Kemang Medical Care, Jakarta Selatan. Ahsan yang dihubungi, tak dapat menyembunyikan rasa bahagianya menyan dang status sebagai seorang ayah. “Tentunya senang sekali

atas kelahiran putri pertama kami. Sekarang saya sudah resmi jadi seorang ayah. Dengan kelahiran Chayra, saya pastinya jadi tambah semangat untuk terus meraih prestasi. Sebagai seorang ayah, saya mesti lebih bertanggungjawab dan harus lebih sabar,” ucap Ahsan, pemain kelahiran Palembang, 7 September 1987 ini, seperti dikutip badmintonindonesia.org, Jmat (3/1). Sementara itu, pasangan main Ahsan, Hendra Setiawan, juga tengah menanti kelahiran anak pertamanya, yang diperkirakan baru akan lahir pada Maret mendatang.■ Am

FOTO BERSAMA: M Ahsan berfoto bersama istri dan anaknya yang baru saja lahir pada Jumat (3/1) kemarin. ■ Foto: ist


Diduga Tanam Ganja KABAR buruk menimpa eks striker Timnas Indonesia, Jhonny van Beukering. Dia sedang dicurigai kepolisian Arnhem, Belanda, karena memiliki 600 tanaman ganja di rumahnya. Terkait tudingan kriminal yang terarah kepadanya, Van Beukering mengaku belum mendapat pemberitahuan dari pihak kepolisian. “Saya belum mendapatkan pemberitahuan apa pun dari kepolisian,” kata Van Beukering, seperti dilansir Elsevier. ■ dtc-Am

Sabtu Pon, 4 Januari 2014

■ PSIS Latihan Perdana

Dua Striker Baru Masih Ditunggu SEMARANG- Manajemen tim PSIS (Semarang), masih menunggu beberapa pemain seleksi undangan, yang rencananya akan datang dalam beberapa hari ke depan. Mereka yang datang, kemungkinan menempati posisi striker dan sayap kiri.

LATIHAN PERDANA: Sebanyak 16 pemain PSIS, melakukan latihan perdana yang dilakukan di Stadion Jatidiri. Saat ini, PSIS masih menunggu kedatangan dua striker undangan. ■ Foto: jaka nuswantara

Seperti dikatakan Manajer Tim PSIS, Wahyu ‘Liluk’ Winarto, memang ada dua nama pemain yang akan datang dalam seleksi tertutup kali ini. Mereka striker Nico Susanto (eks Persip Pekalongan) dan Fadli (Persik Kediri). Namun kemungkinan tim pelatih baru akan dapat melihat kemampuan pemain itu pada latihan Senin (6/1) lusa. ‘’Mungkin mereka akan datang dan dilihat tim pelatih pada latihan Senin (6/1) lusa. Jadi kami akan menunggu saja kedatangannya,’‘ jelas Wahyu Winarto, Jumat (3/1), usai melihat latihan di Stadion Jatidiri Semarang. Pelatih PSIS Eko Riyadi mengatakan, latihan perdana yang dimulai kemarin, sudah masuk dalam program untuk persiapan menghadapi kompetisi Divisi Utama musim 2014. Secara bertahap, dirinya akan memberikan menu latihan kepada Sunar Sulaiman cs. ‘’Hari ini sudah mulai program latihan. Latihan possession dengan satu dua sentuhan. Nanti kami akan berikan secara bertahap dalam latihan ini,’‘ kata Eko Riyadi, usai latihan kemarin. Pihaknya menambahkan, akan memberikan latihan tambahan berupa latihan fisik kepada pasukannya. Latihan fisik sangat penting, untuk mengetahui daya tahan fisik masing-masing pemain. Pada latihan fisik yang pernah dilakukan sebelumnya, fisik dua pemainnya, Khomedi dan Franky, menempati posisi teratas di antara pemain lainnya. ■ jak-Am

■ Taryono Masih Ditunggu

Saiful Amar & Gunaryo Gabung PSCS CILACAP- Sejumlah nama yang merupakan wajah lama penghuni skuad PSCS (Cilacap), saat ini dinyatakan siap bergabung dengan tim Laskar Nusakambangan. Bahkan beberapa di antaranya sudah deal dengan manajemen, untuk mengarungi Kompetisi Divisi Utama Liga Indonesia musim mendatang. Namun dari sederetan nama itu, ada tiga pemain eks PSCS yang sebenarnya diharapkan bisa kembali bergabung, masih belum tercapai kesepakatan. Mereka adalah bomber Taryono, yang sebelumnya menjadi andalan di lini depan sekaligus sebagai kapten tim. Berikutnya pemain belakang Arif Syari-

fudin alias Acong, serta kiper andalan Ega Rizky. Ketua Umum PSCS Farid Ma’ruf mengatakan, khusus untuk Taryono memang sampai sekarang pihaknya belum bertemu secara langsung. Karena yang bersangkutan masih berada di kampung halamannya daerah Lampung. “Kami masih menunggu untuk bertemu langsung dengan Taryono guna bernegosiasi. Harapannya dalam waktu dekat ini,” tegas dia. Begitu pula untuk Acong dan Ega Rizky, yang masih belum menemui kesepakatan, karena adanya sejumlah hal yang perlu dibicarakan lagi. Sedangkan nama-nama

lama yang sudah pasti memperkuat PSCS adalah, Wendra Kanasta, Haudi Abdullah, Julia Mardianus, Arifin, Rastiawan, Wahyu Tri dan Andesi S Prabowo. “Kalau namanama itu sudah deal bergabung lagi dengan PSCS,” ungkap Farid.

Foto: Persibangga

Saiful Amar

Gunaryo

Persijap Tetap di Wilayah Barat JEPARA- PSSI akhirnya melakukan revisi mengenai pembagian grup ISL untuk musim kompetisi 2014, dari keputusan awal yang pernah disampaikan. Namun revisi pembagian grup itu, tidak mengubah posisi Persijap (Jepara), yang tetap akan bergabung di Grup Barat. Dari revisi terbaru yang disampaikan, Persijap mendapatkan tambahan jatah satu pertandingan away ke luar Jawa. Setelah sebelumnya hanya harus bertandang ke

Semen Padang dan Sriwijaya FC Palembang (Sumatera), maka pada revisi baru ini, Persijap juga harus melawat ke kandang Barito Putra (Banjarmasin/Kalimantan). Pemilik saham Mayoritas PT JRM (Jepara Raya Multitama) yang merupakan owner Persijap di ISL 2014 Johar Ling Eng,menyatakan, secara umum tidak ada masalah dengan perubahan pembagian grup ini. Dari sisi transportasi, bila melihat pembagian grup itu, pembi-

ayaannya tetap relatif lebih murah. Hal ini akan menjadi lain, jika Persijap harus bergabung di Grup Timur, yang mengharuskan melakukan lawatan ke wilayah Indonesia Bagian Timur. “Denga tetap berada di Grup Barat, saya kira menjadi salah satu keuntungan bagi Persijap. Soal persaingan, saya kira tidak ada bedanya. Semua tim di ISL bagus dan berkualitas, ini menjadi tantangan bagi Persijap,” ujar Johar Ling Eng, Jumat (3/1).

PERSIJAP SIAP: Kesebelasan Persijap akhirnya tetap bergabung di wilayah barat, dalam kompetisi ISL musim 2014. Pemain Persijap, Chanif Muha (tengah), saat bertemu dengan klub asal Malaysia, beberapa waktu lalu.■ Foto: budi santoso

Sedangkan CEO PT JRM, Muhamad Said Basalamah, menyatakan, dengan budget anggaran terbatas, pihaknya akan tetap berusaha untuk menjadikan Persijap yang terbaik. Dikatakan olehnya, untuk ISL musim kompetisi 2014 ini, anggaran Persijap hanya disetujui di bawah Rp 10 miliar. Situasi ini jelas mengharuskan semua jajarannya bekerja keras. ■ Masa Transisi Dengan budget yang disebutkannya hanya di bawah Rp10 miliar, pihaknya berharap bisa tetap berada di ISL Target yang dituju ,minimal bisa menduduki peringkat 8 Besar di klasemen akhir Grup Barat. Meski tidak mudah, pihaknya tetap yakin dan optimistis. “Target 8 Besar saya kira tetap realistis bagi kami. Tentu saja kami juga akan berusaha meraih hasil yang lebih baik dari itu. Bisa bertahan di ISL juga sudah sangat bagus bagi Persijap, yang saat ini tengah mengalami masa transisi,” ujar Basalamah, secara terpisah. Sementara itu, pada seleksi pemain yang dilakukan Jumat (3/1), pelatih Persijap, Raja Isa, sudah memimpin di lapangan. Jumlah pemain yang mengikuti seleksi bertambah menjadi 30an pemain. Namun demikian, tim pelatih Persijap masih belum menentukan siapa-siapa yang direkomendasikan untuk menjalani negosiasi harga kontrak.■ dis-Am

■ Pemain Asing Dijelaskannya, selain pemain lama, sejumlah nama baru juga sudah mencapai kesepakatan dengan manajemen. Di antaranya gelandang elegan Saiful Amar, yang bekas pemain PSIS (Semarang) dan Persibangga (Purbalingga), berikut Gunaryo serta gelandang PSS (Sleman), Agus Pur-

woko. Menurutnya, pihaknya akan kembali membuka kesempatan, melalui proses seleksi pada Senin (6/1) lusa. Beberapa nama sudah terdaftar sebagai pelamar. Mereka berasal dari sejumlah daerah, yang pernah membela beberapa klub kenamaan. Selain melakukan seleksi pemain lokal dan jalur undangan khusus, PSCS juga akan melakukan seleksi terhadap pemain asing. Hanya saja untuk para calon pemain asing itu, hingga sekarang masih belum dipastikan nama-namanya. Ada kemungkinan, beberapa pemain asing yang sebelumnya juga membela PSCS, akan kembali bergabung. “Yang jelas kita tidak membatasi seleksi, artinya siapa pun bisa mendaftar. Karena semakin banyak pelamar semakin banyak pilihan” tegas dia. ■ ady-Am

Revisi Pembagian Wilayah ISL Disahkan JAKARTA- PT Liga Indonesia akhirnya mengumumkan pembagian wilayah untuk kompetisi Indonesia Super League (ISL). Hasilnya, ada satu tim Kalimantan yang pindah ke Barat, dan empat klub di Jawa yang tergabung di Wilayah Timur. Tim dari Kalimatan yang masuk ke Wilayah Barat adalah Barito Putera. Sementara empat klub dari Pulau Jawa yang bakal bermain di Wilayah Timur adalah Persela (Lamongan), Persiba (Bantul), Persebaya (Surabaya), dan Persepam (Madura). “Pembagian wilayah ini sudah kami tentukan berdasarkan pertimbangan. Pembagian ini mempertimbangkan aspek geografis, level kompetisi dalam satu grup, dan efisiensi pembiayaan,” ujar CEO PT LI, Joko Driyono, di Kantor PSSI, Senayan, Jakarta, Jumat (3/1). “Kami mempunyai metode kualitatif dalam mengukur skor

masing-masing wilayah. Di Barat itu skornya mencapai 84, sedangkan Timur skornya 87. Dengan kondisi ini kompetisi akan menjadi seimbang. Ada juga pertimbangan dari kandang yang akan digunakan. Contohnya adalah kenapa Persiba main di Timur, itu karena Stadion Maguwoharjo juga digunakan Persiram Raja Ampat,” jelas Joko lagi. ■ Boleh Protes Terkait Persebaya (Surabaya) dan Arema yang masuk ke wilayah yang berbeda, Joko menyebut, pembagian wilayah itu tidak berdasarkan rivalitas suporter klub. “Tidak ada pertimbangkan masalah itu. Arema dan Persebaya bisa saja bertemu di babak delapan besar, jika keduanya samasama lolos. Protes untuk pembagian grup boleh dilayangkan. Tapi tidak bisa mengubah keputusan,” katanya. ■ dtc-Am

Pembagian Wilayah ISL Musim 2014 Wilayah Barat:

Wilayah Timur:

Arema Indonesia Gresik United Persija Jakarta Semen Padang Sriwijaya FC Persita Tangerang Persik Kediri Persijap Jepara Persib Bandung Pelita Bandung Raya Barito Putera

Persipura Jayapura Perseru Serui Mitra Kukar Persisam Samarinda PSM Makassar Persiram Raja Ampat Persiba Bantul Persela Lamongan Persepam Madura Persebaya Surabaya Persiba Balikpapan


Sabtu Pon, 4 Januari 2014

CV.SUPRA SEWA AC BARU+ GENSET,FAN Cool,JlBeli,Bngkr Psang Perbaikan AC,Genset. T.024-70128678-6724679 PLG 4 A03

TOKO PARABOLA Jl.Hasanudin G 3 Psg/Servs/YesTv/Indovsn-70889950 GNP RENT FRKLIFT Bisa Mlyni Unit Baru. CRANE. T 7600601 /081 326129130 PLG 4 A03

JL:LODER,BEGU,FORKLIFT 1-10 TON Hub: 081 127 1069,Bs Kredit 1-3Th PLG 4 A03

PLG 4 A03

- HAJI TEMPATPENDAFTARANHAJI&UMROH BrktTiapSelasa$1700, 20Grts1, Full Rmdn 35jt Haji+ SsuaiPorsi 85jt”Mega SMS: 081326047718/ Tlp081227491328

DIBELI TV TAPE DVD Ampli Spk PS Kulkas Ph.70436977 - 70231395 PLG 4 A03

SEWA AC GENSET CV.CAKRA FanCooler.T.024-6710498/ 70220320 PLG 4 A03

PLG 4 A03

PT.NAJAH UMROH Lsg Madinah Dpt 2 Jum’at(11Hr)Brkt 30-Januari’ 2014 T. 024-76744010/ 70708813/ 76745612 PLG 4 A03

UMROH Niat Ibadah Jangan Ditunda SpesialCash,Maret Juni, Cuma$1650 Tiap Selasa”Mega” SMS:081326047718

- ARLOJI CARI JAM ROLEX dll,TOKO GLORIA Pemuda 64 T.3515803/ 08122902278 PLG 4 A03

PLG 4 A03

PT LAEZA INDONESIA UMROH JAN&FEB $1860 SampingImigrasi 02470349444 PLG 4 A03

- KENDARAAN SEWA -

PRIMA ALM R.Door Kusen Canopy Pagar Stanless.Suyudono 93A Ph70166564 PLG 4 A03

BHINEKA SPESIAL PLAFON & PARTISI Gypsum Hanya 75rb/m. 085229334121

SEWA BUS PARIWISATA AC/NON AC 27,31,35,39,55,65 Seat 2012 Sewa Non AC Dpt AC Ekonomi,Hub: 024-70112889/ 70445558/6718303-4 BUS NUGROHO AC/NON AC/ EKONOMIS 59/50/38/31/27/13 Seat Th’2013 Melayani Tour Jl.Kawi I/13 Smg PH (024) 8318454-8504071-70286647. PLG 4 A03

FARSYA RENT Stir Sdri, AllNew, Avz Xnia,Inova.70501716/ 082130555520 PLG 4 A03

PLG 4 A03

PSG & SERVICE KUSEN ALM & KACA, Etalase,FGate,RDoor Ph70106656. PLG 4 A03

YENICO 70704752 Jam,Hran, Blnn ELF Inova,Avanza,Box,Pregio, Pngantin PLG 4 A03

PRIMA Inv,Avz,Xna,Luxio,Pick Up BsStir Sdr:70329090/ 081325269090 PLG 4 A03

INNOVA 250Rb,MOBIL BYK,Bs SETIR Sdri.Dua Tiga Rent Car. T:3512924 PLG 4 A03

Jua 2 Ekor Cucak Rowo&Murai Batu Ex Indukan 20Jt: 085879321758 PLG 4 A03

YHS RENT ALL NEW XNIA, AVZ, INV Hub:024 - 7058 5430 PLG 4 A03

SEWA Mobil+Driver,Armada Baru Hub: GG Rent 70217212/ 0818452507 PLG 4 A03

XENIA+SOPIR200Rb T.024 70655911 081 222 102 602 / 081 567 41835 PLG 4 A03

ELF 13SEAT LUX KARAOKE 2000 LAGU Nugroho (024) 8318454-8504071 Smg. - JASA PROPERTY SAHABAT PROPERTY: Desain, Bangun, Renov. Hub: 024-70585670

PLG 4 A03

BHINEKA KONSULTAN & KONTRAKTOR Segala Bangunan. Hub:085229334121 PLG 4 A03

- PENGIRIMAN BARANG -

PLG 4 A03

CCTV HD PLAT NO KLHTN WJH JELAS, Gajah Mada 180A Smg. T:70108111 PLG 4 A03

- KOMPUTER SERVICE BISA Ditunggu/dipanggil CPU/Print/Laptop/Mon/LCD.Garansi Smg 3511176 /Salatiga 0298-328707 PLG 4 A03

DIBELI NOTEBOOK/KOMP/ MONT/ PRINT UPS, SglKnds,HrgMantap. T:70354958 PLG 4 A03

PANDANARAN PHONE SERVICE’S PROMO Perbaikan Ponsel &Blackberry Cpt Lkp & Murah.Up Grade Software, Aplikasi,MatiTotal,No Charge,Key pad Heng,Ganti Cassing All Item. LCD Blackberry,LCD Nokia, LCD Samsung,LCD Sony Ericson, Flexi bel,Touch Screen,ReadyStock. Pandanaran No.89Smg (024)8447825 PLG 4 A03

JUAL:ACESORIS BLACKBERY TERBARU, & Terlngkap, Ready. Smua Type&Merk Jl.Pandanaran 89 Ph.024-33134453 PLG 4 A03

Dibeli/CARI HP New/2ndBB/Android IPad/LaptpLkp/ScdSglKond 70598777 PLG 4 A03

DI BELI HP/BB /TAB Pin 325 31DD3 (024)70000 946 - 085 7410 555 99 PLG 4 A03

BELI BB/TAB/iPHONE Pin:24C37E2D Dr.BB: 7017_4000 / 081_7417_4000 PLG 4 A03

AGAPE SEL Promo khusus produk Smartfren.HrgSupr murh. T:7463083 PLG 4 A03

SMG-MALANG KDRI-BLTR New Anugrah Pagi&malam:Tetap di Jl.Gajahmada 87 A Smg: (024) 3512043 - 3542711 PLG 4 A03

MITRA TRAVEL 024-35595553517507 Smg-Blora, Sby,Bdg, Prwkt,Jkt PLG 4 A03

PLG 4 A03

“SPESIALIS” - - - - AHLI AC AC Kulkas,M.Cuci- - - - Ph.7624896 Fax 7614239 Panggil Murah Grnsi! PLG 4 A03

PAK MAN 6709281/74069700.JetPump P.Air,M.Cuci,W.Hter, KGas, TV,Klks Kuras Sumur, Buat Sumur Bor,AC.24Jam PLG 4 A03

MULYA TEHNIKPh.70618222/8445879 Specialis:AC.Kulkas.WHeater.PAir MCuci.24J-LiburBuka.Jl.Sriwijaya PLG 4 A03

WIJAYA TEHNIK PH.7626433 Kulkas, AC,Disp,M.Cuci,TV,Fax, VCD,P.Bola PLG 4 A03

SONY,TOSHIBA SHARP,LG, POLYTRON. Service TV Lsg Jd (024)70159336 PLG 4 A03

- SIUP/NPWP/TDP/TDR URUS CPT:CV,PT, UD,SIUP,TDP, NPWP API,Kop.T.70599183/ 081325333770 PLG 4 A03

- SUMUR/WC CENDANA KRS WC MOBIL BARU Dijamin Cepat,Bersih&Memuaskan Hub:(024)3542653 - 3562498 PLG 4 A03

SEDOT WC JGN TGODA HRG MRH CPT Penuh Lg Rugi 2X. Hb:DOREMON Jaya Sjk 1980. T: 024-6722939/76729596 PLG 4 A03

ZEBRA KURAS WC Dijmn Bersih & Puas Mahal Tidak Jadi Jaminan. Hubungi Cakrawala Tmr 18. Ph 7609683/7601651

PLG 4 A03

BPR KINIBALU KREDIT MULTIGUNA Jam BPKB Rd 4/Srtfkt, Proses Mdh Bunga Murah, Take Over TopUp. Hub: Lis 7400 1264 ; Wanto 7023 8415 PLG 4 A03

KREDIT SERBAGUNA BPR WM, Lbh Cpt, Lbh Mudah,Lbh Murah, Agunan BPKB / Sertifikat. Hub:(024)70702788 PLG 4 A03

BTH DANA CPT JaminanBPKB Mtr/Mbl Lsg Cair, Bunga Ringan087831000096 PLG 4 A03

MURAH GESTUN 1,3% PELUNASAN 1,8% Kami Bantu. Hub:(024) - 91046888 PLG 4 A03

BU,LSG CAIR, BUNGA RINGAN Hub: Citra Mandiri - 70258111 PLG 4 A03

GESTUN 1,3%-2,1% Pelunasan 2,5% Anjasmoro024-7602446, 08174188189 PLG 4 A03

BTH DANA CPT ,BPKB Mtr,Tnp Ptgan PT.NUSAPRIMA MTR. Adi 085641270047 PLG 4 A03

1JAM CAIR BPKB Roda2/4 TnpPotAdm Orasurvey. T:70630120/08562623069 PLG 4 A03

BU,PLAFON TINGGI,BUNGA RINGAN Hub: PT.Citra Mandiri70553336 PLG 4 A03

JAMINKAN BPKB Rd.2/4, PROSES CPT Aman,R.0,5%. No BI Check.70234456 PLG 4 A03

BthDANA Lsg Cair Tdk Ribet Bunga Ringan Jmnan BPKB Mtr/Mbl-024-70071956 PLG 4 A03

PLG 4 A2

STNK:H.8771.JY An Rosihan Latief Jl.Bukitwatuwila II/E,Smg PLG 4 A2

PLG 4 A03

PLG 4 A2

Hlg:STNK H.6334.VA An Maryatun Jl.Srikandi No.40 Rt5/3 Smg PLG 4 A2

Hlg:STNK H.5041.MF An Suryo Pramono Pati Unus III/1 Smg PLG 4 A2

Hlg:STNK H.3188.Y An Kukuh Dwi.PKp.Puncaksari Rt8/13 Smg PLG 4 A2

STNK:H.2271.AGG An Rina Kristina Lamper Tengah Rt5/3 Smg PLG 4 A2

STNK:H4892AEG An Sulistiyaningsih Jl.Asr.EX Brigif V Rt5/7Smg PLG 4 A2

Hlg:STNK H.2176.CS An Krisworo Yoga W Jl.Pencikan Tmr 163 Smg PLG 4 A2

Hlg:STNK H.3741.TR An Vivin Ogta.T Jl.Kawi I/19 Rt1/6 Smg PLG 4 A2

Hlg:STNK H.1972.EW An MathoriMangkang Kulon Rt2/3 Smg PLG 4 A2

STNK:H.9459.RG An R.Sri Wahjoeningroem Jl.Duta Raya No.22 Smg PLG 4 A2

STNK:H.3449.NW An Cahya Imaniawan.Y Jl.Dewi Sartika Smg PLG 4 A2

Hlg:STNK H.6350.SZ An SutrisnoPrm.Tulus Harapan B-XVIII/8 Smg PLG 4 A2

STNK:H.5521.Y An Ulfah Nurhidayah Jl.Tmn Borobudur Tmr IV/3 PLG 4 A2

Hlg:STNK H.5089.KP An Mukayati Jl.Pedurungan Kidul Rt2/1 Smg PLG 4 A2

Hlg:STNK H.4633.SR An Hengki Efendi Jl.Lobak Rt6/5 Smg PLG 4 A2

Hlg:STNK H.2774.ZZ An Kasmiran Jl.Bulusan Rt5/1 Smg PLG 4 A2

STNK:H.6622.DH An Sri Suwanto Jl.Parang kusumo X/5 Smg PLG 4 A2

PLG 4 A2

STNK:H.4529.JP An Agus Wulantoro Jl.Satrio Wibowo III/44 Smg

PLG 4 A03

RM Kuras Limbah /WC Mobil Baru Bersih,7620974, 70358347, 74087775

STNK:H.6375.EZ An Christanti.C Jl.Kalipepe IV/44 Smg

Hlg:STNK H.4935.BQ An Anny Prm.Mangunsari Blok J No.65 Smg

PLG 4 A03

PLG 4 A03

PLG 4 A2

PLG 4 A03

PLG 4 A2

GLOBAL TEHNIK SewaAC BARU, GENSET FanCool D/L Kota, Jual/Beli/Srvis /Perbaikan AC. T:6700775-70755757 PLG 4 A03

PLG 4 A03

HILANG STNK H-3492-SZ, AN:NINIK SUGINI,Gedawang Rt4/2 Banyumanik

DCRI Karyawati & Salesman Yg BerPnglmn;Lmrn Bw Lsg Ke Padi Utara Blok 6 No.201 T;081575753622

PLG 4 A03

PLG 4 A03

HILANG STNK H-6998-SF.AN:PT KIMIA FARMA,Jl.Pemuda 35 Smg

TKW GAJI Hongkong:7jt,Taiwan: 5jt TKI Taiwan Pabrik SparePart Mobil Seleksi User:8/1/14= 089678187778

PLG 4 A03

HLG STNKH-5436-FF An.STEFANUS TUKIMIN. Hub:085640563813

PLG 4 A03

PLG 4 A03

CR SALES KANVAS AREA SMG, PGLMN Jl.WR.Supratman Kav.44 Smg Barat

HILANG STNK H-1128-EA AN KOSTI SEMARANG,Hub:0247613976/7613973

PLG 4 A03

PLG 4 A03

DIBUT SGR: KAPSTER BERPENGALAMAN Hub:Ph.(024)70689499

HILANG BPKB R-8451-DB AN WIWIN Dianto,Hub:0857 4779 6749

PLG 4 A03

Hlg:STNK H.4796.S An Zawawi Jl.Gemah Barat No.4 Smg PLG 4 A2

STNK:H.4391.GP An Endah Ernawati Selomulyo Mkt Tmr VII/476Smg PLG 4 A2

DIBTHKN:TNG Pria Usia18-25Th U/ Rmh Mkn Gj 1,2JtMes: 087731247885 PLG 4 A03

BUTUH TUKANG JAHIT PRIA/ WANITA Utk Perusahaan,Hub: 083842857040 PLG 4 A03

CARI Asisten Apoteker P/W Berpengalamn Pria/Wnt. Hub:08122828910

KOST MEWAH D’UNIVERSITY TERRACE Murah,PrkirLuas, FreeTVCable,Wifi Laundry, Water Heater,AC,Genset.DiApit 2 Pintu Toll UNDIP.Ada Harian /Mgguan /Blanan. Ph: 081 228592369

PLG 4 A03

CARI:SOPIR KANVAS,SIM B1, Max40Th Lam Ke: WR Supratman Kav.44 SmgBrt PLG 4 A03

BTH TEAM SURVEY, TEKNISI, DRIVER (SIM A)Colektor(Motor Min Th2010 SMU/K-Sdrjt. Fas: Transport,Gaji, Uang Makan,Insentif,Bonus,Mess. Pengalaman tdk utama. Bawa Lmrn LsgIntrview ke:PT.Gass Indonesia Jl.Durian Raya No.16 Srondol Smg PLG 4 A03

INGIN BERPENGHASILAN 4Jt/Bln? Perusahaan IT Cari 100 Teknisi Pemasangan Parabola,Pria,SMK Teknik,SIM C,Motor,Disiplin, Kerja Keras,Email CV: installer.hrdsemarang @ gmail.com PLG 4 A03

PLG 4 A03

PLG 4 A2

TV21”350L.Es AC,MCuci Spd Poly /Fed PintuAlum,ShowcaseMeja/KursMakn/ Kantor /Rias BufetSofaDll:70322233 PLG 4 A03

PUJI SYUKURATAS TERKABULNYA DOA Novena 3X Salam Maria... Astrid V PLG 4 A03

GLOBAL MEDIA Cut Sticker Rp 18/cm2 MMT 16000 / m2. 1 Way, Sandblast I.Bonjol 95/A4, 3521606-70110688 PLG 4 A03

PAPAN NAMA,NEON BOX, HURUF TIMBUL CV.Prima Adv, Ph.(024)70282436 PLG 4 A03

ACCU MOBIL Anda Telpon KamiAntar 70309696-08156653939 SmgIndE2/12A PLG 4 A03

JUAL JAM GANTUNG KUNO ANTIK Junghans.Hub:081914551000 PLG 4 A03

DBELI SGL BRG BKS,MBEL, PRBOLA,AC Besi,Mbl Dgrok, BgkrnRmh.70205397 PLG 4 A03

ANDA INGIN IKLAN SUARA MERDEKA Kecik.70300547 PLG 4 A03

Renovasi Sofa K.Tamu,Ukir, K.Mkn, dll.Budiman 0243515411/70128709 PLG 4 A03

DIBELI SEMUA BARANG YANG SUDAH Tidak Terpakai. Hub: Ph.70341718 PLG 4 A03

PENGUKURAN TANAH,KONTUR, CUT & Fill.WijayaSurveyor. 085865009613 PLG 4 A03

D.Taruna FGX th2003, br Slilver Istw 101Jt Ng. Hb: 081228656565 PLG 4 A2

BU CEPAT G.MAX 1.3 P.Up th 2010 Kondisi ISTMW,No (D) Ex.Prshaan Pjk Tlt 1th,H.61jt.085774272889 PLG 4 A03

TARUNA G’00 Limited G9009 JKulit Coklat Muda,83Jt Nego. T:70690399 PLG 4 A03

SGR: XENIA Li SPORTY ‘04 SILVER, Istw.Sriwijaya 10 Smg (70091158) PLG 4 A03

BU CEPAT GRANDMAX PU Th 2009 (H) AC,Tape,Hitam.Hub: 081325046880 PLG 4 A03

PROMO All New Xenia,Terios, Ayla Grandmax,SpecKesBek 085869891876 PLG 4 A03

ZEBRA Stn’91 ,H,Abu Metalik, Velg Race,Kaleng,Bagus. T:081575119564 PLG 4 A03

TERIOS TX Adventure’07 Pjk Baru Hitam.Hub:081542416965 PLG 4 A03

GRAN MAX 1.3 2008 Pmlk Lsg Hitam AC Tape Mls. 085865967899 PLG 4 A03

PLG 4 A03

CONTER HP Cri Karyawan/ Karyawati U/Bag Penjualan Full Time,Libur 1Mg 1X,Min SMA,Jujur,Ramah,Fas Gaji Pokok,UM,Komisi,Bns.Bless Tlogosari Raya 1/41C(Jemb1)

AVENIR CONSULTANT & SUPPLIERCOFFEE SHOP. Hub: (024) 70071977

PLG 4 A03

- DAIHATSU -

PLG 4 A03

KOST BARU +EXCLSV 1.275Rb/ Bulan, AC,TV Flat, dpr, Lobbi, Parkir Mobil Dkt UNDIP&Tol Tembalang,Jl.Bukit Raya. Hub: 0816666292/081575756157

JARINGAN KOST EKSLUSIF MANAGED by D’Paragon 18 Lokasi di 5 Kota Fasilitas Lkp. RSV:081-22999-2200 www.dparagon.com

PLG 4 A03

CHEV.CAPTIVA BENSIN 2.4L A/T ‘07 (H) Tgn.I,Slvr,VR R.20. T.70790859

FEROZA’95 H,Biru,FullVar,Brg Simpanan ISTW:081326457273

BUTUH DOKTER UMUM,PERAWAT GIGI, Sopir,Utk Klinik, T:081215931587

PLG 4 A03

KOS KARYAWAN Bgn Baru, Tngh Kota, Ac,Tv,Wtr Heater, SpringBed, Kamar Mandi Dalam /Luar,Parkir Mobil Hub: 08122905742/ 08122651525

JL:Chevrolet Optra’05 LT Silveran sendr dr baru.hub:08122932735

PLG 4 A03

TUKANG CUCI MOBIL LULUSAN SD/SMP SLTA,Single,Max.25Th SinarBarito Arteri Soekarno Hatta No.50 SMG

STNK:H-2805-QB a/n.FX.Hartono Jl.Imam Bonjol Salatiga

PLG 4 A2

STNK:H.6443.MG An Sei Rejeki Lemah Gempal III-A/1000 Smg

SEDOT WC&LIMBAH Mobil Baru,Jujur Murah Tdk Bau: 7608717/081228770338 SANTOSOJAYA KRS WC&LBH TANJUNG 8 Ph (024) 35480903542438-3542439

STNK:H.3088.MR An Sulistyani Bukit Cemara Sari IICK.22 Smg

STNK:H.3895.ACG An Prasojo Siswanto Jl.Sukun Komplek Undip 3

PLG 4 A2

- SERVIS (PANGGILAN) -

BTH SEGERA: Tentor Putri SD-SMP Utk Bimbel,Semua Jurusan.Lamaran DiTunggu 3Hari.Hub: 085747426959

PLG 4 A2

PLG 4 A03

PLG 4 A2

BPR SKA RINGAN ANGSURANNYA CPT Cairnya,Bunga Mulai 0,75% J/W 4Th Jaminan Sertifikat /BPKB. Hb: Mentri Supeno No.1: 024-8447988, Jrakah: 024-7617091, Tlogosari 024-6731451

PLG 4 A03

STNK:K.3389.P An Muh MahfudPilang Lor Rt1/2 Grbgn

PLG 4 A03

Hlg:STNK H.3688.ZF An Agung Kurniawan Semarang

- PERIJINAN -

HARI LIBUR BUKA Service Khusus Kulkas 2 &3Pintu, AC, M.Cuci.W.Heater KGas, PAir,TV Sgala Merk. Panggilan Dlm &Luar Kota -3558036-70992918

PLG 4 A2

Hlg:STNK H.5084.NZ An Imawati Jl.Bendungan No.1153 Smg

PLG 4 A03

PLG 4 A03

STNK:K.4459.LP An Yoyok.YKebondalem Utr Rt8/14 Grbgn

PLG 4 A03

- CHEVROLET -

PLG 4 A03

BTH.SOPIR 25-35Th,Adm&CS 20-25th Single,min.SMA. Lam: CV.JMA Kawasn Industri Terboyo Blok M No.90-91

PLG 4 A2

PLG 4 A03

SRT MOVERS JASA PINDAHAN, PACKING Trucking Indonesia & Int’I.024- 761 8570/9107 3351/ 081390247559

PATEN MEREK DAGANG,HakCipta,dll “LIE” CiliwungII/44 Smg T.3542514

PLG 4 A2

STNK:K.3566.QR An Suci Lestari Ds.Pucang Selatan Rt6/4 Grbgn

Kost pria tgh kota,bbs bnjir,angkot mudh.Hp:085640557981 (NoSMS)

ALL NEW AVANZA ELF ADIPUTRO 2012 Travelo Long: 081325519355 / 8416463 - TOUR/TRAVEL -

DCR:KRYWTi/ PEMANDU KARAOKE di Maestro Karaoke Jl.Medoho I No.4 SMG (Blkng Pos Polisi Tlogosari)

PLG 4 A03

- TELEPON -

PLG 4 A03

PLG 4 A03

MANDIRI DESAIN 3D Warna, Foto Realis,Hny:1Jt+100Rb. T:024-70122846

PLG 4 A03

Dibeli TV. LCD.AC.M Cuci.Kulkas. dll. ph:024 70452307, 082137018922

PLG 4 A03

PLG 4 A03

SEMARANG DOOR CENTER, Pnt Grsi Besi Kayu,Varia,UPVC, Biofil. 3540215

BELI:TV.LCD TV.PS.AC.KLKAS. ALAT2 Rmh Tga.Dll.70641222/ 082134763607

STNK:H4320UZ An Fety Indrawati Jl.Elangsari Selatan I Blok N03

DiCari D3 Teknik Mesin Mengusai CAD.Lulusan SMK Mesin Bisa Las& Beberapa Tukang Las,Kirm Lamaran Ke.Jl.Patimura 10A Ungaran Telpn:6926009/6926010 PLG 4 A03

BTH SGR DESAIN GRAFIS BERPNGLMAN Menguasai CorelDraw,Photoshop, Ilustrator, Krm Lam.Rumah Desain Salma,Jl.Brotojoyo Raya Blok 1G No 3-4 Pondok Indraprasta Smg

BTH:SOPIR SIM B1,TNG GUDANG. Dtg Lsg:Kapas Raya 12B, 08562780831 PLG 4 A03

CARI TkgCetakHamadaCD600+ TngSerabutan.Hub:Pusponjolo TengahI/8Smg

PLG 4 A03

“OLIMART SB” MEKANIK, SPOORING, Tkng Variasi, Tkng AC,Tkng Audio Lmrn Lsg Ke: Jl.Majapahit No.160 (Depan Pasar Gayam Semarang) PLG 4 A03

BIRO HAJI&UMROH Cari: Perwakilan Sales,SistmNabung&Arisan,FasGaji Bonus:Haji&Umroh Gratis: Jl.Cinde Raya1A PsrKambing Smg 082226119444 PLG 4 A03

LUWAK WHITE KOFFIE Membutuhkan: Accounting,Min.D3 Akuntansi. Lamaran Dikirim Ke:Jl.Arteri Yos Sudarso No.1 Kaligawe Smg PLG 4 A03

CR:TNG ADMIN Wnt,Single, Max.25Th SMA/SMK/D3/S1 Mahir Mikrosoft Office.Lamaran Lsg Ke: Srondol Bumi Indah Blok A-3 Semarang

PLG 4 A03

BUTUH: TENTOR PRIVAT SMU Wanita Mat Fis Kim Ing. Hub:081325504554

PLG 4 A03

PLG 4 A03

XENIA ATIVO’12 PTH,Km.11Rb, SptBr Hub.081 215 7272 89 PLG 4 A03

JL SGR XENIA Xi DELUXE’2011, Hrg 125Jt Nego Hub: 081 2289 2794 PLG 4 A03

ALL NEW XENIA R SPORTY MATIC’12 Hub: 081 228 695 663 PLG 4 A03

- FORD FORD FIESTA’11 Mrah,Matic,Asli H (155Jt)Bs Bantu Kredit-70332957 PLG 4 A03

FIESTA 1.6 S A/T TH 2012/2013 Putih,Spt Baru.Hub:081.2284.2925 PLG 4 A03

PLG 4 A03

DICARI: TEKNISI AC,BERPENGALAMAN Lmrn Bawa Lsg: Jl.Seroja IV/8 Smg PLG 4 A03

PERCETAKAN Membutuhkan Serabutan Pria Wanita. DtgLsg: Supriyadi 69N PLG 4 A03

- HINO DIJUAL BUS Ex.Pariwisata AC, Bus Bsr/Mikro.Hub:0888-2460-223 PLG 4 A03

JUAL KRD S/d 4TH.WAHIDIN 179 SMG 5 Dutro 130HD 10,11,12 Truk+Dump PLG 4 A03

CR:AA & ADMIN Lmrn Ke:Apt.Empati Smg Indah D17/19A.Ph.085726749968

- HONDA -

PLG 4 A03

DICARI DESAINER STM/D3 Desain Mahir Corel.DtgLsg:Supriyadi 69N PLG 4 A03

DICARI Tenaga Warung, Wanita 18-25 Th Single DiUngaran.: 08157660075

BRIO SPORT’12 MT SILVER, Spt Baru New Civic’06 MT VTiS,Hitam, Istw Stream 1.7 ‘06 AT Abu2 Tua, Bagus H.Jazz S’2010 MT, FVar, OperKredit Hub. 081 215 7272 89 PLG 4 A03

Allnew CRV 2.0’07 K Htm,Audio TV Km 65rb,Istw:081325333186

PLG 4 A03

DICARI DRIVER U/Pelatih Berpglmn & Adm.Krm Lam: Jl.Suratmo 176 Smg

PLG 4 A03

HONDA NEW CRV TH’03 AT(H) SILVER Bagus Sekali.Hub: 0899 6199 738 PLG 4 A03

DBTHKN TKG BUBUT,Pglm 2th. Lam Lkp:Jl.Jend.Sudirman 254 SMG

PLG 4 A03

STREAM 1.7 ‘2002 90jt Hub: 081 901 915 261

PLG 4 A03

Cr:BAG.PRODUKSI LAUNDRY Di Simongan.LsgWwancara02470928117 PLG 4 A03

DBTHKN KARYAWATI Hub:Surya Motor Jl.Setyabudi 106A.T:0247461553 PLG 4 A03

DICARI SGR Tk Cuci Max 19Th, Blm Nikah.Dtg Lsg:Majapahit 127 Smg

PLG 4 A03

H.FERIO SILVER 97 PAJAK 1THN. ORI Kaleng. Istw. 024-70870555 PLG 4 A03

PRESTIGE’88 Htm,Bgs,H, AnSdr, 33jt 0817790756/ 0811288081 (Sampangan) PLG 4 A03

CRV PRESTIS’13 Putih Type 2.4 AT dobeldin Rear Camera: 08156963118

PLG 4 A03

SPG/Mrktgu/Sticker&Wallpaper Lam;hrdrainbow@yahoo.com RAINBOW Sticker Lt.Dsr/6 DPMall

PLG 4 A03

Accord’85 VR,AC.Audio,PS, PW,Pjk Br,CkltGading 23JtNg 081390846808

PLG 4 L3

PLG 4 A03

JAZZ 2012 Plat H Ungaran,Cover Jok,Lantai Karpet.T:081326210757

PLG 4 A03

BTH SGR TNG SRBTN,Min SMA, Max 25 Th,Pny Sim C,Krm. Lam. Rmh Desain Salma,Jl.Brotojoyo Raya Blok 1G No.3-4 Pondok Indraprasta Smg

PLG 4 A03

TAFT GT 4X4 AKTIF’85 PS, AC Dingin Asli H. T.089 669 612 809

PLG 4 A03

CRI:TKG JAHIT&TNG SERABUTAN. Variasi Jok, BaritoTgh 1-(024) 91343355

PLG 4 A03

BTH CPT Staf Mrkting intrnt,pr/p Lok.Sala3,Min SMU,Pglmn Diutmkn krm hrd @ bmp.net.id (0298) 326001 Jln.Diponegoro 35A Salatiga PLG 4 A03

PLG 4 A03

TERIOS-TX’2011 SILVER (H-TGN1) Km20Rb Istw Skl Tdk Kcw 70710480

PLG 4 A03

TNG WNT JAM KERJA 07.30-18.30 200Rb/Minggu.Bw Lmr:Dargo 43 Smg

PLG 4 A03

DIBTH:MANAGER MARKETING (BAKSO) Pria/Wnt,Min.SMA, Max35th,Kendaraan Pribadi, Gaji+KomisiBsr.Lmr ke PT.GSA, Jl.Raya Mangkang KM. 17,5 Smg (Blkg Bonbin Mangkang)

PLG 4 A03

ESPAS SPR VAN 00(H) SILVER STONE 46 Jt Hub : 70223330

BU:NEW ZITY’03 NOPOL H, MERAH, Sangat Istimewa. Hub:08122931817 PLG 4 A03

JL MESIN BUBUT,MESIN PECAH BATU Tekuk Plat,Kanguru Slt III/5 Smg 6708340 /08122876985, BsKrdt 1-3Th PLG 4 A03

DIJUAL ISUSU TAIYO 30KVA Siap Pakai.Hub:085799669628

DIBTUHKAN ¦50 Pria,Llsn STM/SMA/ SMK,ditmptkn di SMG/JKT,ada Mess Lam Bw Lgsg: Jl.Majapahit 272-274 Semarang. Telp:0888-2460-223

PLG 4 A03

JAZZ’04 AT Silver Abu Ex Wanita Istw.KM 65Rb:02470153543 Ungaran PLG 4 A03

CRV2.4 AT’11/12(H)SILVER-NOLSPET KM 5Rb-Orisinil 0815 5402 6878 PLG 4 A03

BU:160jt,Jazz S,AT’09,H,Htm,Ors Tgn1,VR17,Km60rb,Istw,70888867 PLG 4 L2

- HYUNDAI -

PLG 4 A03

DIBTHKAN SGR 1) BYK KRYWATI UTK Swalayan&Fashion Min.SMA 2) Pria U/Serabutan& Bersih2, bisa Tukang Lam: Tlogosari Raya 3,024-6730445 PLG 4 A03

BTH Sgr: SOPIR Sim A/B1 Max.40th Krywn Paket Max.30th. Lamaran ke: Jln. Imam Bonjol No.82 Smg PLG 4 A03

BTH: TNG STM Mesin-Otomotif, Max 40th Niat Krj,Pengalaman alat berat. Hub:Jl.Imam Bonjol 77 Smg PLG 4 A03

BTH Tng Srabutan,Supir Srabutan Max 35Th,BsMatic,Tdk Rokok, Krmke Jl.Bulusan Ry 5D Undip Tembalang PLG 4 A03

ATOZ’02 GLS MT:Hitam,62Jt Hub: 081 64892769 PLG 4 A2

- BMW BMW 530’95:Orisinil,Bgs, Velg. 19Matic,47Jt Hub:085 6270 3272 PLG 4 A2

56jtBMW323i’97 SlvrOristwBs TT Mtr 22jtBMW520i’89Oristw 081901404809 PLG 4 A03

DICARI U/Dibeli BMW Z3’00+ BMW M 3 Thn’88-2000. Hub:081296421705 PLG 4 A03

JUAL:BMW 318i TH 90 ABU2 MTLC Hub: 081 226 080 070 PLG 4 A03

HYUNDAI ATOZ TH 03~ Km27Rb, Pajak Baru,Abu2,Antik.Hub: 081 127 1877 PLG 4 A03

- ISUZU BU.PANTHER ROYAL’97/98 AC.TP.VR. Tgn I.Ors.Istw.Krdt. 081328954097 PLG 4 A03

HIGRADE ‘96 MERAH MET,ISTW Hub: 085 230 544 531 / 70413791 PLG 4 A03

PANTHER LV’2002 H,AnSdr, KmSdikit Bagus,BiruMudaMtl, 87jt 0818453492 PLG 4 A03


Sabtu Pon, 4 Januari 2014

Jalur Evakuasi Merapi Dikucur Rp 47 M KLATEN-Rehab fisik untuk perbaikan infrastruktur mitigasi bencana khusus erupsi Gunung Merapi di Kabupaten Klaten mendapat kucuran dana Rp 47 miliar.

JALAN UTAMA: Jalur utama evakuasi pengungsi Gunung Merapi di ruas Desa Bumiharjo, Kecamatan Kemalang, rusak semakin parah sebab belum direhab.■ Foto: SMNetwork/Achmad Hussain-ad GRAND LIVINA SV H’2012 HITAM, TV 139Jt. Bisa Krdt. Ph:024-70296095

Dana dari pemerintah pusat itu rencananya akan difokuskan untuk penanganan jalur evakuasi pengungsi yang terancam erupsi Gunung Merapi. Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Pemkab Klten, Sri Winoto SH mengatakan dana sudah masuk dari pemerintah pusat. “Memang tidak sesuai ajuan tapi sudah lumayan,” katanya, Jumat (3/1). Dikatakannya, ajuan awal dari Pemkab ke pusat melalui Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) sebenarnya sebesar Rp 58 miliar. Namun akhirnya hanya disetujui

INNOVA G’07 M/T Bagus Terawat Pajak Panjang 135Jt T.40 113 947 PLG 4 A03

PLG 4 A03

- PEUGEOT -

KIJANG LGX 1.8 TH’2000(H),SILVER Istimewa.Hub:(024)70 102 262 PLG 4 A03

PANTHER LS’01 (H) HITAM MANUAL 113Jt. Hub : 70223330

PEUGEOT 206 ‘02 MATIC (H) Manual Book,Knci Srp Lkp,62Jt. 70790859 PLG 4 A03

PLG 4 A03

PANTHER PU’00 Orisinil AC,Putih Bangetayu Raya 100 T:70220795 PLG 4 A03

PANTHER’96 HI-GRADE Merah, DB,FV, Istw.085226351418 / 081213976086 PLG 4 A03

HIGRADE’95 PJK 1.THN ISTW 66JT DP:19,8Jt Krdt 3 Thn0811299407

SGR:PEUGEOT 307 SPORTY M/T 2002 Spt Baru. Sriwijaya 10 (70091158) PLG 4 A03

- SUZUKI JUAL:SUZUKI PICK UP 1.5’2005 (H) AC Dingin,Velg Racing, Audio+ TV Msin Halus,Body SIP. 02470867730

PLG 4 A03

- JEEP -

KARIMUN’05 Istimewa Bagus Skl 83Jt Nego:081392144218 PLG 4 A03

FUTURA GX’06 (H)Merah Mtl Orisinil Bgs Sekali:70398730 PLG 4 A03

JEEP 4X4’00 Model VX Turbo Diesel, Sunroof Ban Simex 33,Full Ors, Murah. Hub:081 296 421 705 PLG 4 A03

- KIA -

KARIMUN ‘2000 SILVER (H) Istimewa.Hub: 081 22 886 520 PLG 4 A03

SZK VITARA ‘92 HIJAU 4x4 Normal (63Juta)Nego.Hub:081 325 733 025 PLG 4 A03

KIA ALL NEW RIO 12 M/T PUTIH, Istw 147Jt. T.081 729 1530 PLG 4 A03

FUTURA P.U BOX ALUMUNIUM 2005,H, Tgn 1,Barang Istimewa. T:70168606

- LEXUS -

PLG 4 A03

LEXUS GS 2013 ATPM Garansi 2.5cc Hitam Seperti Baru T081.829.3861 PLG 4 A03

- MAZDA MAZDA 2 DP.15 JT-an,PROSES CEPAT Tanpa Survey.Hub: 0822 2553 2563 PLG 4 A03

ASTINA’90 H Br Md,PS,PW, Almrm,CL VR,Audio Full Istw: 081390088686 PLG 4 A03

MAZDA Capella Th 73 AC,TP,12Jt Hub: 081 333553407/70404749 Ungaran PLG 4 A03

- MERCEDEZ Jual Bisa Kredit:Mercy 300E’89 Orsnil Bgs,Plat B,53Jt 08562703272 PLG 4 A2

MERCY A140 ‘01 (H) SILVER Betul-2 Istimewa. 081 228 09028 PLG 4 A03

- MITSUBISHI JUAL 1 SEDAN Mitsubishi GALLANT’ 2000,Silver,Antik,Hub: Semarang- Indah Blok AX/3 HP.08882411949 PLG 4 A03

KUDA DIAMOND 2003,GLS, ABU2 MTLK VR,Istw,AC, 90Jt/Nego. 08562659438 PLG 4 A03

PAJERO DAKAR A/T’2011 (K) PUTIH- Nol Spet,Low KM 0888 396 7977 PLG 4 A03

PAJERO EXCED’09 HTM,TGN I dr Br Brg Sgt Istmw Hub. 081 215 7272 89 PLG 4 A03

OPER KREDIT COLT DIESEL Th’2001 120PS Hub: 081 226 446 888 PLG 4 A03

JUAL L300 PU’05 Tlogosari Raya 1 No.118 Smrg.:081390412181 PLG 4 A03

- MOBIL ANTIK -

JL CARETA 96 HijauMet,Km37Rb, Ors Cat,H,Tgn 1,Spt Baru.0246582898 PLG 4 A03

BU:CARRY 96 NEW ARMADA VR,Tape, Terawat,33Jt. Hub: 081325945536 PLG 4 A03

BU STARLET’86 Mulus Full Var P.Stering. 081 328 350 736 PLG 4 A03

- TIMOR -

PLG 4 A03

- NISSAN NISSAN Cuci Gudang.Livina, March, Evalia,dll.Unit Terbatas. Diskon smp 50jt.Hub:0858 6647 6960 PLG 4 A03

BU:Grd Livina 07 XV 1.8 Manual Hitam Metalik.Jok Kulit,TV,DVD. Plat B KM 91rb.Hub: 081517400073 PLG 4 A03

JUKE RX ‘2012 PUTIH,SGT ISTIMEWA XTrail ST’2004 AT,Sgt Istimewa Hub. 081 215 7272 89 PLG 4 A03

119jtXTRAILXT ‘03SlvrAnSdri PjkBr OristwTrwtJrgPkeBsTT 081901404809 PLG 4 A03

NISSAN SERENA HWS’07 SLVER,TGN.I Hub: 081 729 1530 PLG 4 A03

JUAL: GRAND LIVINA Th 2010 Hub: 70232610 / 081 2251 6945 PLG 4 A03

JUAL CEPAT Nissan Euro 2 Th 2007 PS 260 Tronton. Hub: 081225619888 PLG 4 A03

G.LIVINA XV 1.5 AT’2012 Abu2 Metalik, Istimewa.024-70211598 PLG 4 A03

GRAND LIVINA XV 08(B) HTM,MANUAL 123 Jt Hub : 70223330 PLG 4 A03

LIVINA XR’2008 :(H),Hitam,Knds Ok,125jt/Nego. Hub: 082211027927 PLG 4 A03

XTRAIL ST 2003 A/T(G)Hitam Mulus Terawat,Siap Pakai. Hub:70258483 PLG 4 A03

PLG 4 A03

KIJANG LSX’02 VARIASI LGX, Hijau Tua Mtlc.T.70413791 / 70051953

PLG 4 A03

INGIN SANTAI DAN RILEKS (Pijat Capek).Hub:Selvi 081 325 4040 18

PLG 4 A03

NINJA 250FI’13 Merah H Istw Skli KM 2rban. T:70567776/ 085641000704 PLG 4 A03

NINJA SS’11 Istw,SptBr,Ijo: Pedurungan Tgh V.A/1 T.081.225.805.700 PLG 4 A03

GSX 750cc’95 Mdl Custom Harley. no.ppr.Msn Krg. 085 702 430 600 PLG 4 A03

- TOSSA -

PLG 4 A03

PLG 4 A03

PLG 4 A03

GRAND INNOVA G ‘2011 DIESEL AT Putih,Sgt Istw: 081 215 727289 PLG 4 A03

KIJANG SPR LONG’96,PS, DblBlower, H,an Sndri Ung, 67jt. 082227929161 PLG 4 A03

GRAND INOVA 12 G Diesel AT Hitam H Pjg tg 1 Spt Baru - 91003747 PLG 4 A03

INNOVA G’08 DISEL,M/T(H)Slvr, TgI Yaris TRD’10 Putih A/T-70332957

- TRISEDA JUAL:KAISAR TRISEDA’2010 149cc Hitam. Hub:0811 29 8178 PLG 4 A03

- YAMAHA VEGA R 2004,JUPITER Z1 2013 Hub: 70141354 Peterongan Kobong38 PLG 4 A03

JL:YAMAHA MAJESTIC 125’2003 KM 10Rb,Istw T:085289999998 PLG 4 A03

JUAL CPT: Jupiter Z’05 Brg Bgs Jl.Jatingaleh 3/77 T.70517944 PLG 4 A03

AVANZA G’2010 VVTi SILVER (H)ISTW Bagus. 124Jt .Hub: 02470604509

PLG 4 A2

TWINCAM LIFTBACK’89:1600cc VelgR-18 Msn Body,Hitam 08562703272 PLG 4 A2

NEW VELLFIRE Z Gold II,Pth, 100% Br,BlmBBN, Km1Rb, 18Speaker,Cool Box,Krei;685Jt Off:08122657727

- VW -

PLG 4 A03

AC MOBIL ANDA TIDAK DINGIN? BAU? Dg TeknologiKomputer AC Mbl Anda Dijamin Dingin Maximal. “Bengkel Binaan Astra” Spesialis AC Mobil Majapahit160 Smpg TOL Gayam 6703009 SoekarnoHatta50 Arteri Tlogosari (6725757)Sukun58 Bymanik: 7460358 PerintisKemerdekaan 80 PdkPayung (7478026) Jl.Barito No.9 (8448119) PLG 4 A03

SEMINAR GRATIS !Cara Mudah & Cepat Jadi Pengusaha Kaya”Brsama Royke Sahetapy(Raja UKM-Ush Kcl Mlyrn) Selasa,7/1/14. Sesi 1: Jm 13-16, Sesi2 Jm19-22,Htl Amaris Smg.SMS Dftr Nama Plhn Sesi Ke: 08157672124 SEMINAR GRATIS! Cara Menghafal Cepat dgn Otak Kanan(Cpt Hafal & Permanen)Brsm Ardi Gunawan, Sabtu 11/1/14,Htl.Amaris Smg, Sesi1:Jm 13-16, Sesi2:Jm 19-22, SMS:Dftr nama plhn sesi Ke 0819 1556 8890 Smnr Prprty “Cara Jitu Jadi Pengusaha & Peternak Property”Brsm Iwan Rektor(Pgsh Property)Sbtu, 1/2/14 Sesi 1:Jm13-16; Sesi2: Jm19-22,Htl Amaris Smg,HTM 100Rb,SMS:Dftr Nama Plhan Sesi ke:082 136 645 409

PLG 4 A03

PLG 4 A03

AVANZA G’2005 (H) SILVER. HARGA Bagus 90Jt Pas.HP: 0853 2648 5755 PLG 4 A03

AVANZA G’2011 HITAM,H, MULUS, PJK Bln 7,134Jt Nego-0816659740 BU KIJANG Nasmoco long’87 40jtNg hub:085292943571 brg di Jepara PLG 4 A03

DIJUAL:FORTUNER TH’2007 KONDISI Istimewa,Bensin. HP:081 2281 9567 PLG 4 A03

TOYOTA CORONA’75 Orisinil Hub: 081333553407/70404749 Ungaran PLG 4 A03

STARLET 1.3 KAPSUL’91/92 Bagus Body Kaleng 55JtNgo: 081392144218 PLG 4 A03

AVANZA S 1.5 Th 2009,Hitam,(H), Nomor Panjang.Hub:024-70597528

Lampu HID”VORCH GERMANY” Tembus Hujan- Sinar Padat Tidak Silau Grs Uang Kembali : 089959 22731 PLG 4 A03

PISTON Spesialis Cover Jog & Karpet Mobil,Sampangan. 70980139

TAHUN BARU DISC30%(s/d 30Jan’14) Tekkom,MYOB,FoxPro,Offce,Autocad Englsh,DsgGrfs,VslBasic,DgtlPrin Alfabank Kelud Raya 19 T:8310002 PLG 4 A03

PRESTASI PRIVAT GROUP,SD, SMP,SMA Mat Fis Kim Ing Akt, Guru Dtg T7614381 PLG 4 A03

PLG 4 A03

PLG 4 A03

2dinJVC/ pwr4+w550pio/vcdJVC650 dvdJVC1OrionCrscdJlfcal. 91111832 PLG 4 A03

PLG 4 A03

STARLET’89 PUTIH,MESIN BODY BGS, AC Dingin.Hub: 081 2284 4846

PLG 4 A03

Altis G A/T’05 Hitam,plat H,Istw simpanan,KM Rendah. 085799772999 PLG 4 A03

AVANZA G 2006 ,H,Silver Hub: 70168606

PLG 4 A03

ALTIS G 2003 ASLI H, HRG.110 JT Hub: 081 228 09028

- HONDA KARISMA’03&04:Htm&Biru SilverCakram,Cash/Kredit.02470875177 PLG 4 A2

DIJUAL VARIO TECHNO NON CBS Juni 2011,Tgn1.Bp.Warak: 024-76745225 PLG 4 A03

JUAL:NOVA SONIC ‘2001 MERAH 12Jt Nego.Terawat,Orsnil. 089663936519 PLG 4 A03

- KAWASAKI -

VIMAX CANADA Capsul Ajaib Besar Pnjng,Keras,Kuat&TahanLama 100% Herbal Sedia: Sony, Viagra,Cialis Spray Tahan Lama, Alat Bantu P/W Hub: 081 3255 15532 /0857.7700.3373 Pin BB:28b4edc0.AntarGratis24Jam PLG 4 A03

IMPOTENSI &EJAKULASI Dini, Kurang Keras/Kenyal,Tdk Bisa Memuaskan Pasangan,Khitan, WntFrigid,Kering PremonoPause, Pengobatan Dokter Klinik Harmoni: 8316841/70171799

PLG 4 A03

PLG 4 A03

TELATBULAN Cpt,Aman,Akrt, Tuntas, (Aws Wnt Hml) Hub: 085726925934 024-74001568, 087832125700 Tmbh Trpi/Herbl Dinkes44620Brt0381104 PLG 4 A03

NY.SRIWULAN SpcE.Dini,Kprks, Impt Amb,Kep,Vrig.Satrio Wibowo II/32 T:70532144 No SMS,Tanpa Asisten. PLG 4 A03

PLG 4 A03

JUAL;2 UNIT HARDTOP DISEL Lihat Kawi 56 Smg(Elizabeth).

PLG 4 A03

ABG JAVA&CHINES MSSG: 08170559324 / 081328144478 Yola, Evi dan Boy

MADUSARI PANTI PIJAT & URUT Imam Bonjol 95/B2 Ph3556630 Smg PLG 4 A03

MASSAGE TERAPI IPTNSI & ED, Hub:Manda 082221218977(Ada Tmpt) PLG 4 A03

ANDA MAU MASSAGE N RELAX Call Aja Cici 081 22800 6575 PLG 4 A03

LILY MASSAGE 081294885587 TngWnt Cina,Pijat,Lulur dll (Pggl 24Jam) PLG 4 A03

KAZE R’97 Cakram,Kond. Jln, Pajak Telat, 1,85jt.Hub: 0817381857 PLG 4 A03

DINA MASSAGE 20TH,SABAR, CANTIK, Lembut.Hub: 085 740 347 646 PLG 4 A03

PLG 4 A03

PLG 4 A03

JUAL RMH LT.120m,Full Bngnn, 2Lt, 5KT,2KM,Garasi,Jl.Candi Berlian V/23 Pasadena.T.024-7602727 PLG 4 A03

DIJUAL:RUMAH LOK: JL.PRATAMA G/10 Tmn.Setiabudi Bymnk.SMG70117474 PLG 4 A03

SHM LT.220M/LB.150M, PDAM, 4400W Cck U/Usaha Ungaran; 082137479400 PLG 4 A03

JUAL RMH KOST Tembalang JlGondang Brt 14Kmr 1,4M/Ng. 0811272136 PLG 4 A03

CARI PROPERTY di Semarang ??? Klik saja : www.liproperty.biz PLG 4 A03

JUAL RMH Puri Anjasmoro J3/1415 LB.300 LT.400 Hub:3546735 PLG 4 A03

Prm MRH HM DiPedurungan T40/71, T 40/85,T40/122, T60/169. T:70519935 PLG 4 A03

PROMO 2014 RUKO MANYARAN 2LT Hny 750Jt,Hub:024-70589016

PLG 4 A03

RUKO Jl.Jatiluhur Jatingaleh (Masih 5 Unit).Hub:081548555944 PLG 4 A03

RMH HM(TP):Jl.Wonodri Sendang RyNo.15,Strategis.08122885546 PLG 4 A2

RMH HM:Lt320M2,Lb.150M2 Jl.Sinoman 877A Rt10/8 Salatiga Hub:082220223886 / 082133533282 PLG 4 A3

prm taman beringin elok dgn type 30,34 dan 36 tinggal 4 unit dan ruko dengan hrg 160jt hub: anto 024-70192552 / 085640536699

CARIAPARTEMEN Atau CONDOTEL Di Semarang,Telp (024)7602299 KLIK : WWW.INFINITEPROPERTI.COM PLG 4 A03

JUAL RMH 2Lt 173m2 Full Bang Hook 3KT,2KM,2 Grsi Jl.Karonsih Utara Raya IV/100 T:08122839626 PLG 4 A03

DIBAWAH 200Jt Rmh Minimalis T.38 Cluster Hny 600m Dr Jl.Majapahit Ready Unit:70241505/ 085869999160 PLG 4 A03

100%RMH BARU Lok.PONDOK INDAH LT 138 LB97 hrg 595jt, 4KT,2KM,R.Kel RTamu,2Dpr. 70421954-089667934115 PLG 4 A03

JUAL:RMH SALAK V/525 4X15 (100JT) Rumah Amposari Sltn I/674 10X10 (250Jt). Hub:T.70641109 PLG 4 A03

PROMO 2014 MUTIARA CLUSTER Fatmawati T40/85 Hny 289Jt Bebas Biaya Apapun, Hub:02474040959 PLG 4 A03

JL RMH 2 Lt Smg Indah dekat Tri Tunggal(T278/B313);GDG Kokrosono (T 561/B 380) CP:087832289020 PLG 4 A03

RMH HM LB.90 LT.150 Hrg 250Jt Lok.Ungaran Kota, Hub: 08562692085 PLG 4 A03

PLG 4 A03

DIKONT RMH U/Kel.Kecil Jl.Puspogiwang(Dkt Bandara) 085 7276 37737 PLG 4 A03

Rmh Ls75m ,2KT,1300W, Smr, Crpt Mtr TunjungBiruSlt.10 081325733145 PLG 4 A03

PLG 4 A03

DJUAL MURAH RUMAH GRAFIKA GOLDEN Land.T.36, 45,60.Lingk.Pemukiman Yg Sdg Berkembang Disc.:70307275

RUMAH STARTEGIS ,Cocok Utk Usaha Hook,BSB Jatisari. 081 325 678151

JUAL RMH:PERUM BUKIT ASRI MAPAGAN UNGARAN BARAT: Lt.185, Lb.120 SHM, Fas. Komplit. Hub: 0816659760

OPER KONTRAK TOKO Sisa 10Bln,7jt /Nego,Jl.Peres G28. T:02470226006

RMH LT90.2Lt4KT,Garasi Waterheter Telp.Rmh,Dpr,Bag Baru,Perum Gd Asri Baru Ungaran:085876857676

PLG 4 A03

PLG 4 A03

PADEPOKAN KYAI TUNTASKAN: Mslh Hdp Karir,Buka Aura&Rejeki, RT,Jodoh, Plaris,Penyakit Dll.Lamper Tgh 2 Jl.Duwet 5-A Smg, 0813 2741 7676

PLG 4 A03

BU:VIOS G A/T’03,Hitam,Ori,(AB), Istw,Trwt,Mulus.Hub:081320956677

TLAT BLN”AHLINYA”Cpt, Akrt, Tntas 2-4Jam: 085866760613/ 081329345881

PLG 4 A03

PLG 4 A03

PLG 4 A03

PLG 4 A03

PLG 4 A03

JUAL;KIJANG LGX’99 TERAWAT Hub: 70563235 Smg. AVANZA G’10 (H) HITAM MANUAL BKN Rental 126 Jt Hub : 70223330

PLG 4 A03

GRAHA VIT SALON,SHIATSU, REFLEXI Disc20%.Rk MatarmPlazaB5-3560053

GOLDENPAVILIUN PUDAK PAYUNG Damai:70929494,T36s/d60.Pgr Jl. Pramuka, View Pgng.Minimalis, Excl Disc.Hrg,Suku Bunga, UM, Souvenir

PLG 4 A03

PLG 4 A03

JUAL RMH MINIMALIS T.45/120 3KT, 1KM,Bebas Banjir,Hotmix, Stratgis Kukilomukti I/164 Pdrgn.70567776

Jual RUKO 3Lt,Jl Dargo A 17 Smg RUKO 2 Lt,Jl,Raya Bergas Ungaran Hub:081 901 688 776

PLG 4 A2

SPECIALIST KACA FILM,FULL 250Rb, Audio, Alrm. Reza Audio. 02470444360

Kc Film Mrh Hny Di HARAPAN JAYA KdMundu 54:024-6703044. Mgg Buka

JUAL RMH BARU HM tinggal 3 unit Bebas banjir,T.45/84-45/133 dkt Masjid Panut.Spek mewah. 70321870

ROBIN MSG dit4/pnggln Luar Kota 24Jam Ready:0812 2727 2430

PLG 4 A03

ALAT IRIT BBM 30% MOBIL& MTR. 150 RB.Garansi 1TH. Hub:081805978082

PLG 4 A03

PLG 4 A03

RMH BSB:GTB DEPAN TAMAN FAS.ACLT/LB 160 HUB:02470655723 ISTANA VARIASI AGEN RESMI KACA Film V.Kool & Solargard Jl.MT.Haryono 447,T.8316420 T.8441707, Istana Jaya Variasi, Jl.Dr.Wahidin 44A Smg,T.8315370

PLG 4 A03

RUMAH T36/73m H:173jt. T45/76m H:177jtBsKPR.Abu Mi’raj II Penggaron Pedurungan 70400730, 70400555

PLG 4 A03

PLG 4 A3

PLG 4 A03

AVANZA G 2007 H,Silver Barang Istimewa.Hub:08882479417

SPCL TLT Bln&HaidTdk Trtur 2-3 Jam Tuntas100%Grnsi.085728299955

PLG 4 A03

PLG 4 A03

PLG 4 A03

PLG 4 A03

PLG 4 A03

MASSAGE: SOFI Cantik N Rilex Call aja:08520037373756 (No.SMS)

PLG 4 A03

JL:VW BETTLE’2001,A/T,BIRU KM 70Rb Hub:085289999998

JUAL 1 KIJANG INNOVA’2008, BENSIN Type G 2000,Hitam, Hub:Semarang- Indah Blok AX/3, HP.08882411949 DIJUAL CEPAT T.STARLET’94 SEG 1.3 Hub:0815 666 2003

PLG 4 A03

PNGBTN ALTRNTF IBU HARINI Mengobati SeGudang Pnykit. 08156528715

ELIS MENADO MASAGE,TrpEjklsi Dini 081575840208 Ada Tmpt, Pgln 24Jam

PLG 4 A03

PLG 4 A3

TRADITIONAL MASSAGE’N RILEX.CALL Aja,Vera: 081391333058.TdkTrmSMS

PLG 4 A03

PLG 4 A03

- TOYOTA -

JUAL INNOVA G’97 Silver: (H). MTKnds Mls,Hub:081326655517

PLG 4 A03

CLARA MASSAGE Ramah,Sabar, Cantik dan Profesional. Hub: 081229519666

PLG 4 A03

PLG 4 A03

PLG 4 A03

CPT VIOS’05:H Rem Cakram SemuaMulus 71Jt Kredit Dibantu YgNawar 66Jt Kembali.08888120378

PLG 4 A03

PIJAT Urut Vitalitas Loyo Dll. 085740518888

Kemalang, Jemakir mengatakan rehab jalan sangat mendesak sebab banyak akses yang masih rusak. Terutama di jalur tengah dari desanya ke kota kecamatan melalui Desa Bumiharjo. “Selama ini belum ada rehab padahal jalur utama penyelamatan pengungsi,” katanya. Selain jalur tengah ada beberapa ruas jalur utara dan desa belum dibenahi. Kendala utama jalan adalah truk pengangkut pasir tetapi diharapkan dengan komitmen bersama semua pihak nantinya jalan evakuasi akan jauh lebih awet. Menurut Camat Kemalang, Bambang Harjoko MM masih ada beberapa ruas yang rusak. Baik dari Sidorejo sampai Kemalang, maupun jalur yang melewati Desa Tangkil sampai Ngemplak.■ SMNetwork/H34-ad

BUKIT RUDENSIA, DEKAT UNDIP, Promo Bulan ini Disc.10Jt + AC Hub:024-70808182, 082892500755

PLG 4 A03

- MOGE -

AndaJual/Beli Motor Roda3. Sgl Merk Box,PU-O245O27O123RedyStock7Unit

INNOVA G’05 (H)TgI Dr Baru (Antik (145Jt)Menoreh I/6708122572727

ENGGAR PITRAD SHIATSU/ BODY SCRUB Rk.Pemuda A16 dpHtl Metro3559228

PLG 4 A03

PLG 4 A03

JL COROLLA ALTIS 2001 A/T,SILVER Istimewa Hub:085289999998

■ Truk Pasir Meskipun melengkapi barak penting, kata Winoto, tetapi rehab jalur evakuasi jauh lebih mendesak. Untuk itu dalam waktu dekat akan segera dilakukan persiapan lelang. Lelang akan tetap melalui mekanisme di unit layanan pengadaan (ULP) Pemkab secara transparan. Diharapkan awal bulan Maret proyek rehab jalur evakuasi sudah dimulai. Kades Sidorejo, Kecamatan

DiJual NINJA R 2009 Plat K Harga Hub:085641114439

PLG 4 A03

BU:NEW LGX 03 BSN,HITAM, FULL VAR BagusSkl.085 865 050364 P.Payung

TIMOR’99 DOHC Silv,Audio,TV, VR16 No Taxi,JualCpt,44jt. 085641003300

PLG 4 A03

WONDER 2PT 84, Forza GLX 90 HP.33,5Jt.Hub:(024)-7473270

JL CPT:KAZE R ‘04 CAKRAM 4,8JT Liman Mukti Slt II/284 T.70974900

PLG 4 A03

INNOVA G’10 Abu-Abu M/T, Bensin Istimewa,Hub:081-325343116

PLG 4 A03

PLG 4 A03

PANTHER HI SPORTY’97 PJK BARU,AC Dbl,TP,VR,Siap Pake. 089667688384

T.SOLUNA GLI TH2000.Antix. Gold Metalic Manual(H) 081327970620

sekitar Rp 47 miliar. Dana itu akan diplot untuk merehab jalur evakuasi yang rusak parah di Kecamatan Kemalang. Panjang jalan evakuasi pengungsi dari pendataan terakhir mencapai 33 kilometer. Dengan asumsi satu kilometer membutuhkan dana Rp 1 miliar maka dana Rp 33 miliar akan tersedot untuk jalan. Sisanya akan digunakan untuk melengkapi alat dan sarana di tiga barak pengungsian. Baik di barak Desa Menden (Kecamatan Kebonarum), Desa Demak Ijo (Kecamatan Karangnongko) dan Desa Kebondalem

Lor (Kecamatan Prambanan). Tiga barak itu selama ini masih belum dilengkapi alat masak, komunikasi dan penunjang lain bagi kelancaran penanganan pengungsi. Sarana itu mendesak sebab siklus empat tahunan erupsi Gunung Merapi semakin dekat.

RMH CANTIK DiPayungAsri BangBaru LT/LB122/60 HM380JtNego. 70178429 PLG 4 A03

RmhBARU HM SpekMewah, Wologito Manyaran450jt,LT100 LB60.T70563224 PLG 4 A03

DIJUAL RUMAH Hub:081.229.562.127 PLG 4 A03

RMH HM LT¦150 LB.100 KABA DLM RT 03/XITandang.P.Rony. 081227495050 PLG 4 A03

JL/KONT KIOS Di Belakang Pasar GayamS 2,5 x 2m.Ph:0818455538

DIJUAL TANAH di Ambarawa Luas ¦2800m2 Lokasi sangat Strategis (Pinggir Jalan Raya & Sebelah Perumahan Untuk diBangunKios ¦72 Buah, Design Kios tersedia. Harga Jual Kios sampai dengan @ 200Jt (IMB dalam Proses) Hub: 0811 961 086 / 087 877 288 889 PLG 4 A03

DIJUAL TANAH HM Perum Sinar Sawunggaling 193m2.Hubungi Sgr: 024-40101888/024-50382852 PLG 4 A03

KAV.DiJangli Tepat Sebelah Candi Golf Harga 2,7Jt/m2 Nego. Hub:024-70874841 / 085866322193 PLG 4 A03

Susah Cr Tnh u/Kost kami siapkan bbrp Kav HM 261-347,469 Lok.500m drUNDIP.Tirto Usodo 081225676709 PLG 4 A03

DIJUAL:KEBUN DURIAN,AC,JATI DLL 8000M2,130Rb/M2,HM. 081519392926 Buka web:www.kavlingbarokah.com PLG 4 A03

JUAL:TANAH HM 12x20=240M2 Jl.Sdh Ditinggikan,Strategis, Panggung Mas Utr 79.Pemilik, 081542553776 PLG 4 A03

TANAH HGB 1315m2 / 750rb ViewLautDkt JlnRy 0858.6597.1234 PLG 4 A03

KavStrtgsDktPsr BojaCash35jt Krdt Dp2jtAng850rbx60Bln: 081326218282 PLG 4 A03

TANAH HM Lt:131m2 SendangMulyo Tembalang Hrg 70Jt. 08156559608 PLG 4 A03

TNH HM L:500m2 Lok:Tepi Jl.Desa K.Rejo-Leyangan Ung: 082225405763 PLG 4 A03

TnhHM 11,5x21m2SiapBang Cck uKos UNDIP.Mlwrmn Slt II. 081225676709 PLG 4 A03

BU CPT MRH:HM Dkt Undip/AlAzhar Ls260M=1,9Jt/M2Nego. 081225004678 PLG 4 A03

TNH HOOK Jl.ParikesitSalatiga LT 232m2 Strgs 1jt/mNg. 081904403334 PLG 4 A03

PLG 4 A03

RMH HM Lt/Lb:200m2, Jl.BOROBUDUR 7 Rt.2/12.Smg. 400Jt.085640626990 PLG 4 A03

Rumah Cluster LB 90/135 400Jt LB:60/113,UNGARAN: 089669320525 PLG 4 A03

JUAL RMH L.150 2LT,TMN SRIREJEKI Manyaran,525Jt Nego.08122800114

BRIEN SALON & SPA DITANGANI OLEH Tng-TngMuda&Terampil. 024-6722655 PLG 4 A03

PLG 4 A03

RMH HM Lt.320m,Lb150m,Jl.Sinoman 878A Rt.10/08 Sltga. 082220223886 PLG 4 A03

DIJUAL CPT SHM TAMBAK MAS 3KT 1KM LT110 LB90. 082342211999 PLG 4 A03

TLOGOSARI Gusti Putri No Banjir LT.90m Full 3KT - 085290099809

DICARI:Sopir SIM B1, lamaran lengkap+SKCK kirim ke Jl. Jendral Sudirman 64 Ambarawa PLG 4 L3

PLG 4 A03

JUAL GUDANG Puri Anjasmoro J3/16 LB.425 LT.600 Hub:3546735 PLG 4 A03

SHM/IMB LT.150/185 Sebantengan Ungaran:082137479400 PLG 4 A03

RMH HM LT=140M2 FullBang, 3Kt,2Km BbsBjr,PrmGenukIndh. 081326211373

CR WAITER U/Rmh Mkn di Kudus, Ibu Yudo:Agilksmawadya117/ 0291431684 PLG 4 A03

PLG 4 A03

RMH LT.243 LB.200 JL.DURIAN I/12 Lamper Kidul Smg.085 656 737 830 PLG 4 A03

JUAL:RMH BUKITSARI View Kota Semarang/Laut.Hub:081 228 64125 PLG 4 A03

RMH HM LT168,LB120,Jl.Gombel Permai VII/179Jatingaleh. 08112771267 PLG 4 A03

Jcpt rkoTlg Sri,T/B:180/450;HM Full bg;2, 1M;nego H 085876240317 PLG 4 L2

JUAL TNH Seluas 11.500m2 Baik u/Prumahan,Pertanian,Perikanan, Dkt SPBU, Rmh Sakit,SMK, SertifikatSiap Terletak diDs.Galtemu, Gilingsari Kec.TMG, Kab. TMG,TP. 087834496855 PLG 4 A03


Sabtu Pon, 4 Januari 2014

Ribuan Buruh Rokok Tak Didaftarkan BPJS KUDUS– Meski sudah resmi diberlakukan per 1 Januari lalu, namun sejumlah perusahaan rokok di Kabupaten Kudus hingga kini belum mendaftarkan ribuan buruhnya ke BPJS Kesehatan. Jaminan kesehatan para buruh saat ini masih dikelola Pusat Koperasi Karyawan Industri Rokok Kudus (PKKIRK) yang notabene adalah bentukan dari Persatuan Perusahaan Rokok Kudus (PPRK). Belum didaftarkannya para buruh rokok dalam program BPJS tersebut sebagaimana diakui Ketua Federasi Serikat Pekerja Rokok Tembakau Makanan dan Minuman (FSP RTMM) SPSI Kudus, Andreas Hua. Hal tersebut menurut Andreas lantaran pengelolaan BPJS saat ini dinilai masih belum jelas. ”Kami melihat sejauh ini mekanisme dari BPJS sendiri belum ada kejelasan. Jadi, kami memilih PKKIRK sebagai pengelola uang jaminan sosial buruh,” kata Andreas, Jumat (3/1). Meski demikian, menurut Andreas, pihaknya menampik kalau upaya tersebut disebut sebagai melawan amanat undang-undang. Menurutnya, seluruh buruh rokok pada akhirnya tetap akan menjadi peserta BPJS, namun ketika semua mekanisme dan teknis penyelenggaraannya sudah jelas. ”Nantinya, seluruh buruh yang tergabung dalam RTMM tetap akan diikutsertakan

dalam BPJS. Namun, kami masih menunggu kejelasan mekanisme lebih lanjut,” tandas Andreas. Disinggung mengenai ancaman sanksi, menurut Andreas dalam aturan perundangan tidak disebut sanksi yang jelas bilamana perusahaan tidak mendaftarkan buruhnya ke BPJS. Dalam aturan, perusahaan hanya diwajibkan mendaftarkan buruhnya dalam BPJS. ■ Melawan UU Kondisi tersebut tentu saja menuai reaksi dari sejumlah kalangan. Ahmad Fikri, salah seorang aktivis buruh menilai kebijakan RTMM tersebut jelas melawan undang-undang. ”Dalam undang-undang sudah jelas disebutkan kalau BPJS merupakan satusatunya lembaga yang berhak mengelola jaminan sosial,” katanya. Selain itu, pengelolaan uang jaminan sosial pekerja melalui koperasi seperti PKKIRK, juga jelas menyalahi undang-

BELUM TERDAFTAR : Para buruh rokok yang tergabung dalam FSP RTMM ternyata belum didaftarkan dalam program BPJS. ■ Foto : Ali Bustomi-Tj undang. ”Mana ada koperasi yang menangani pengelolaan uang jaminan sosial pekerja,” ujarnya.

Perhutani Sita Ratusan Jati Ilegal BLORA– Perusahaan Umum (Perum) Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Randublatung, Blora meningkatkan program pengamanan hutan bersama masyarakat (PHBM). Langkah itu diambil untuk mengoptimalkan pengamanan aset negara, karena kasus pencurian masih marak, dan pelakunya juga berkelompok. ‘’Bukti pencurian masih marak, setelah kemarin kami menemukan 290 batang kayu jati berbagai ukuran yang diduga ilegal diamankan oleh jajaran keamanan Perum Perhutani KPH Randublatung, Blora,” tandas Wakil Administratur KPH Randublatung Selatan, Untoro Tri Kurniawan, Jumat (3/1). Tidak saja menguatkan PHBM, Perhutani juga menggiatkan pengamanan dan patroli mobil bersama anggota Kepolisian, tujuannya menekan kasu pencurian kayu jati di

hutan, tambah Untoro Tri Kurniawan didampingi Humas Perhutani KPH Randublatung, Andan Subiyantoro. Temuan terakhir terhadap 290 batan kayu jati diduga illegal di Dukuh Sugih, Desa Bodeh, Kecamatan Randublatung, Bloara, jelasnya lagi, diamankan dari sejumlah lokasi berbeda dari hasil pengembangan informasi lapangan serta operasi jalan raya dalam kawasan hutan negara. “Saat patroli jalan di dalam kawasan hutan, baru-baru ini, petugas menghentikan dua truk mengangkut kayu jati,’‘ ujar Administratur Perhutani KPH Randublatung,” papar Untoro Tri Kurniawan. ■ Pemulihan Keamanan Kayu jati berbagai ukuran yang diamankan dari dua truk itu, masing-masing terpanjang 420 cm lebar

23 cm dan tebal 21 cm, terpendek 190 cm, lebar 28 cm dan tebal 24 cm. Kayu lainnya (gelondongan/log) ukuran terpanjang 100 cm diameter 16 cm dan terpendek 70 cm diameter 19 cm. Khusus kayu jati yang diduga ilegal dari dua kendaraan sebanyak 43 batang, kedua kendaraan dan pengemudinya, diserahkan ke Polsek Randublatung untuk dilakukan penyidikan lebih lanjut. Sedangkan hasil operasi pemulihan keamanan gabungan Polhut Perhutani KPH Randublatung, Polres Blora dan Polsek Randublatung, antara lain berhasil ditemukan kayu jati ilegal dari hutan negara di Dukuh Karanganyar Penthuk, Desa Pilang, Kecamatan Randublatung. ‘’Dalam operasi bersama Polres Blora, telah diamankan kayu jati dengan berbagai ukuran sebanyak 247 batang,’‘ tambah Untoro Tri Kurniawan. ■ K9-Tj

PKL Semakin Tidak Tertib BLORA– Sudah ditertibkan berulang kali, pedagang kaki lima (PKL) di Jalan Mr Iskandar depan Pasar Padi dan Jalan Somodarsono, Kota Blora, kembali meluber tumpah ke trotoar serta pinggir jalan raya. Dampaknya, selain membuat jalan menyempit, macet dan semrawut, kawasanya itu menjadi kotor. Lalu lintas macet akibat jalan menyempit terdorong dasaran PKL, terjadi setiap hari mulai pagi sampai

siang. Jalan tersebut masuk jalan utama, bahkan Jalan Mr Iskandar merupakan jalan satu arah, namun larangan berjualan di atas trotoar dan di tepi jalan tidak digubris para pedagang. Petugas Satpol PP seringkali menertibkan dan melakukan pembinaan, tapi pedagang seenaknya kembali turun, meluber ke pinggir jalan. ‘’Seharusnya berjualan di dalam los pasar, sebagian di trotoar,

TUMPAH : Sudah ditertibkan, kini pedagang dan PKL kembali tumpah meluber di trotoar, di jalan raya dan lokasi lain yang membuat kawasan ini kumuh. ■ Foto : Wahono-Tj

tidak melubar seperti ini,’’ tandas Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Blora, Sri Handoko, Jumat (3/1). Di sisi lain, langkah penertiban PKL di lokasi lain di Kota Blora juga tidak efektif. Buktinya banyak PKL yang dengan enaknya berjualan dengan meninggalkan lapak, abrak dan tenda di berbagai titik, itu setelah mereka jualan malam hari. Tumpukan barang-barang PKL itu bisa dilihat di Jalan Dr Sutomo ujung barat, Jalan Gatot Subroto, Jalan Gunung Lawu, Jalan Mr Iskandar dekat Kantor Satpol PP, dan lokasi lain di kota sate. Terlebih jika malam liburan, tenda, abrak dan lapak ditinggal di tempatnya. ■ Kaplingi Trotoar Parahnya lagi, lapak atau kios semipermanen baru yang awal-awalnya hanya ada satu sampai dua buah, kini semakin banyak jumlahnya. Bahkan trotoar dan tanamannya dibongkar/dibobol, dibuat lantai untuk berjualan dengan lapak selama 24 jam. Kondisi yang sama terjadi di Jalan Dr Sutomo, Jalan Gatot Subroto sebelah barat, dan lokasi lainnya. Meski PKL jualan pada sore dan malam hari, namun lapak/bedeng tetap dibiarkan berdiri menutup trotoar. Kondisi ini tidak saja merusak lingkungan, namun juga membuat wajah Kota Blora kian muram. ■ K9-Tj

DPRD Pemalang Pantau Elpiji 3 Kg PEMALANG- Sejak elpiji nonsubsidi ukuran 12 kilogram dinaikkan harganya oleh Pertamina dari semula Rp 70.200 menjadi Rp 117.709, diduga akan membuat sejumlah konsumen beralih ke elpiji bersubsidi ukuran 3 kg yang lebih murah. Hal ini jelas akan mengganggu porsi bagi masyarakat sasaran barang subsidi. Untuk itu Komisi C DPRD Pemalang akan segera melakukan pemantauan ke pasar. Ketua Komisi C DPRD Kabupaten Pemalang Udjianto MR, Jumat (3/1) kepada Wawasan secara tegas meminta pemerintah untuk melindungi masyarakat kecil sebagai pengguna gas elpiji 3 kg, jangan sampai mereka terkena imbas dari gonjang-ganjing kenaikan gas yang sudah tidak disubsidi lagi untuk ukuran 12 kg. Langkah yang dilakukan pemerintah tentunya bisa dengan melakukan pendataan ulang khusus konsumen pengguna elpiji 12 kg. Pertamina harus segera melaku-

kan langkah-langkah antisipasi terhadap kemungkinan perubahan situasi, semisal dengan pemenuhan pasokan, penekanan pada distributor serta mencegah aksi-aksi spekulan. Bahkan jika diperlukan semisal ada yang melanggar harus dicabut izin operasionalnya. Jangan sampai situasi seperti ini dimanfaatkan oleh orang tidak bertanggung jawab yang mencari keuntungan dengan merugikan pihak lain. “Kita agendakan pada Senin (6/1) mendatang Komisi C akan turun ke lapangan untuk memantau kondisi pasokan dan pemasaran gas, baik yang subsidi yakni ukuran 3 kilogram maupun yang lainnya,” tandas politisi Partai Golkar ini. ■ Kenaikan Terpisah, Kepala Dinas Koperasi Perindustrian dan Perdagangan, Suharto SIP juga menyatakan memang tidak menutup kemungkinan

adanya peralihan konsumen pengguna elpiji ukuran 12 kg ke 3 kg, karena memang lebih efisien. Namun demikian untuk teknis antisipasi pihaknya akan segera melakukan pembicaraan dengan pihak-pihak terkait. Sementara itu, meski elpiji 3 kg dikhususkan bagi masyarakat bawah, tetapi karena penjualannya bebas, maka siapapun bisa membelinya. Maka tidak mengherankan di sejumlah warung makan biasanya mereka menyediakan dua tabung, yaitu elpiji ukuran 12 kg dan 3 kg. “Penjualan elpiji 3 kg dipastikan akan naik, dan biasanya pasokan akan mulai mengalami hambatan dan lambat-laun harga naik. Hal ini juga pernah terjadi sebelumnya, sehingga kita harapkan kondisi di lapangan tidak ada kenaikan untuk elpiji 3 kg,”tandas Suparmi (34) pemilik warung makan di Pasar Pagi Pemalang. ■ Obo-Tj

Atas kondisi tersebut, Fikri mendesak Dinas Sosial Tenaga Kerja dan Transmigrasi untuk segera mengambil tindakan.

Jangan sampai kepentingan para buruh justru yang menjadi korban. ■ tom-Tj

3 Pejudi Togel Dibekuk BLORA– Aparat Polres Blora kembali sang. Sedangkan pengepul dapat 25 persen. Setelah membekuk tiga penjudi togel di Mereka sudah beroperasi sebulan lebih dan Dukuh Sukolilo, Kelurahan Ngawen, kami masih melacak jaringan judi tersebut,” Kecamatan Ngawen. Ketiganya tertangkap tuturnya. Suharto menerangkan, dari tangan basah oleh petugas bersama barang bukti tersangka Supriyanto polisi berhasil berupa uang taruhan dan rekap togel. Data yang dihimpun dari Mapolres Blo- mengamankan barang bukti berupa ra, ketiga penjudi togel tersebut antara lain uang Rp 224.500, 4 bolpoint, 1 lembar Supriyanto (33), warga RT 01/RW VII kertas karbon, hape merk nokia, tas Dukuh Sukolilo, Kecamatan Ngawen, punggung hitam, kertas rekapan togel, Agus Sarmiadi (34), RT 02/RW I Desa 23 bendel kupon togel kosong, 4 bendel Berbak Kecamatan Ngawen dan Sujono kupon togel colokan, 3 bendel kupon (44), warga Kelurahan Jetis Kecamatan yang sudah nomor tebakan, dan 1 colokan yang sudah ada tebakannya. Kota Blora. “Dari tersangka Agus yang diaman”Ketiganya saat ini sudah ditahan dan dalam pemeriksaan intensif,” kata Ka- kan uang Rp 348 ribu, 12 kupon togel polres Blora AKBP Mujiyono melalui kosong, 3 kupon yang sudah ada nomor Kabag Humas Polres Blora AKP Su- tebakan, 1 bendel kupon colokan kosong, hape merek cross, 1 lembar kertas harto, Jumat (3/1) kemarin. Menurut Suharto, penangkapan ketiga konsepan pengecer,” tambahnya. Untuk saat ini seluruh barang bukti pelaku tersebut bermula dari informasi dari masyarakat bahwa di Ngawen ada pelaku sudah diamankan petugas untuk pejudi togel jaringan Hongkong. Setelah itu nyidikan. Ketiga tersangka dikenai pasal tim reskrim melakukan pengintaian, akhir- 303 KUHP dengan ancaman hukuman nya petugas langsung melakukan peng- maksimal 15 tahun penjara. ■ K9-Tj gerebekan terhadap aksi pelaku. Pada saat dibekuk petugas, Agus dan Supriyanto tertangkap saat menjual togel kepada para pemasang. Sementara, Sujono berperan sebagai pengepul dana dari pengecer yang memiliki jaringan ke salah seorang bandar di Semarang. “Pengecer komisinya 10 persen dari total PENJUDI TOGEL : Ketiga tersangka judi togel aat diperiksa di jumlah pema- Mapolres Blora. ■ Foto : Wahono-Tj


Sabtu Pon, 4 Januari 2014

Tren Angka Kecelakaan Menurun BANJARNEGARA - Bila dibandingkan dengan tahun 2012, angka kecelakaan pada tahun 2013 lalu cenderung menurun. ‘’Bila dibandingkan dengan tahun sebelumnya, ada penurunan angka kecelakaan hingga 18,9 persen di tahun 2013. Selama tahun 2012 terjadi 439 kejadian kecelakaan dan jumlahnya menurun pada tahun 2013 dengan hanya 356 kejadian,’‘ ungkap Kapolres Banjarnegara AKBP Muslimin Ahmad SH SIK melalui Kasubag Humas AKP Mashadi, Jumat (3/1). Korban meninggal akibat kecelakaan pada tahun 2013 juga jauh lebih sedikit bila dibandingkan tahun 2012. Pada tahun 2013 ada sebanyak 67 orang meninggal akibat kecelakaan, sedangkan di tahun 2012 tercatat 99 orang meninggal. Artinya terjadi penurunan hingga 32,32 persen. Jumlah korban kecelakaan lalu lintas yang mengalami luka berat juga jauh berkurang di tahun 2013. Tercatat hanya ada 13 orang yang mengalami luka berat, sedangkan di tahun 2012 korban luka berat sebanyak 63 orang. ■ SMNetwork/H25-ad

Lapak Pedagang Belum Disterilkan PURWOREJO-Meskipun awalnya sudah diputuskan batas akhir pembersihan lapak pedagang di Jalan Ahmad Yani pada 3 Januari 2014, namun ternyata itu belum bisa direalisasikan. Hingga Jumat (3/1), lapak pedagang di sepanjang jalan tersebut belum berhasil dibersihkan. Pedagang minta toleransi waktu satu minggu. Pantauan di lapangan, para pedagang terlihat masih melakukan aktivitas seperti biasanya. Sementara anggota Satpol PP yang turun ke lapangan sejak pukul 07.30 WIB. Aparat Satpol PP dan kepolisian terlihat berjaga-jaga untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan.Pedagang menilai pemberitahuan pengosongan ruas Jalan A Yani terlalu mepet. “Pada prinsipnya pedagang siap meninggalkan A Yani, namun kami meminta waktu seminggu untuk berkemas,” ungkap H Sumedi, Ketua Pappas Baledono. Sementara itu Bupati Mahsun mengungkapkan pemkab sudah berusaha mengikuti kemauan para pedagang, dahulu pedagang menyatakan bersedia meninggalkan A Yani setelah pemerintah membangunkan pasar darurat. Sekarang pasar darurat sudah selesai.■ SMNetwork/H43-ad

Banyak Warga Miskin Tak Tercover BPJS CILACAP – Masyarakat miskin yang selama ini dilindungi oleh Jaminan Kesehatan Daerah (Jamkesda) tampaknya akan banyak yang tidak terakomodasi dalam perubahan Jaminan Kesehatan dari PT Askes ke Badan Penyelenggara Jaminan Kesehatan (BPJS). Sebab database para peserta Jamkesda ini belum masuk sebagai Penerima Bantuan Iuran (PBI). Itu terjadi karena sistem keuangan yang saat ini masih dalam pengelolaan pemerintah daerah. “Kami belum berani mengomentari soal keikutsertaan para peserta Jamkesda karena memang keuangannya masih dikelola pemda,” tegas Kepala Operasional Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan (PT Askes) Cilacap Salahu

din Nur Dwiantoro, Jumat (3/1). Dijelaskan, semua akan tergantung kepada kebijakan dari pemerintah setempat. Dengan demikian, pihaknya memilih menunggu keputusan dari pemkab Cilacap untuk keikutsertaan para peserta Jamkesda dalam JKN. Sementara Kepala Dinas Kesehatan dr Bambang Setyono mengakui, memang pihaknya masih terkendala dengan adanya anggaran.”Anggaran yang

■ Tidak Imbang Ia menyebut, saat ini peserta jamkesda di Cilacap sebanyak 472.589. Apabila diintegrasikan ke BPJS yang iuran per bulan Rp 25.500, sehingga akan dibutuhkan sekitar Rp 100 miliar. “Kalau dibandingkan dengan anggaran yang ada dengan jumlah kebutuhannya jelas sangat tidak imbang,” tutur dia. Oleh karena itu kemungkinan akan ada kebijakan, peserta jamkesda ini dimasukkan ke jaminan kesehatan nasional secara bertahap. Untuk tahun ini akan diutamakan bagi mereka yang memiliki penyakit katastropik atau yang berbiaya tinggi.

Seperti peserta yang memiliki penyakit ginjal kronis dan harus sampai cuci darah. Pada kepesertaan jamkesda ini biasanya harus ada sharing pembiayaan yang sering memberatkan peserta. Untuk yang kategori ini, katanya, sudah ada sekitar 93 orang didaftarkan untuk masuk BPJS dengan iuran per tahun Rp 300 ribu. “Dengan masuk ke dalam BPJS ini, maka seluruh pembiayaan akan tercover,” terang dia. Bambang juga berharap, masyarakat yang mampu untuk mendaftarkan diri sendiri, dengan iuran Rp 300 ribu per tahun. Atau pada tahun 2015 membayar premi sendiri. “Tapi kalau tidak dengan cara ini, paling harus menunggu sampai tahun 2019 ,” ungkap Bambang. ■ Ady-ad

Operasional 47 TPS Sampah Dihentikan SOLO - Pemerintah Kota (Pemkot) Surakarta menargetkan hanya akan mengoperasikan tujuh dari 54 tempat pembuangan sementara (TPS) sampah di wilayah setempat pada tahun 2015.

Karena itu selama kurun waktu tahun 2014 bakal dilakukan penghentian operasi secara bertahap kepada 47 TPS sampah. Selanjutnya penanganan sampah warga menggunakan sistem TPS mobile.

Pelajar Ikuti Hari Amal Bhakti WONOSOBO - Peringatan Hari Amal Bhakti Kementerian Agama di Wonosobo berlangsung ramai. Sekitar 4.000 pelajar madrasah mengikuti upacara di alun-alun yang dipimpin Bupati Wonosobo, HA Kholiq Arif, Jumat (3/1). Para pelajar berasal dari Madrasah Ibtidaiyah (MI), Madrasah Tsanawiyah (MTs), hingga Madrasah Aliyah (MA) berbaris rapi bersama para PNS dan guru sekolah di lingkup Kementerian Agama Kabupaten Wonosobo. Kepada segenap peserta Upacara, Kholiq Arif membacakan secara utuh sambutan tertulis Menteri Agama RI Suryadharma Ali mengemukakan perlunya semua pihak mengingat dan memaknai kembali sejarah pembentukan Kementerian Agama. Upacara yang dimeriahkan hiburan oleh marching band siswasiswi MI Negeri Kalikarung, Kepil tersebut menurut Kepala Seksi Haji Kemenag Wonosobo, Totok Jumantoro memang sengaja digelar lebih besar dibanding tahun sebelumnya.■ SMNetwork/H67-ad

kami kelola selama ini untuk Jamkesda hanya Rp 10 miliar,” terang dia.

MENGHANCURKAN TEMBOK: Walikota Surakarta FX Hadi Rudyatmo menghancurkan tembok TPS sampah di Hadiwijayan. ■ Foto: Bagus Adji W-ad

“Hari ini dilakukan penghentian operasi enam TPS masing-masing di Hadiwijayan, Tipes Lottemart, Tanggul, Mangkuyudan, Agas, dan Komplang,” ungkap Kepala Dinas Kebersihan dan Pertaman (DKP) Kota Surakarta, Hasta Gunawan. Dia dihubungi usai mendampingi Walikota Surakarta dalam acara penghancuran TPS sampah Hadiwijayan, Kelurahan Gajahan, Jumat (3/1). Dalam menangani sampah warga dengan menggunakan TPS mobile, Lanjut Hasta Gunawan, Pemkot Surakarta pada tahun 2013 menyediakan anggaran sekitar Rp 2,47 milyar untuk pembelian 16 mobil Pick Up dan lima unit gerobag motor. Dari jumlah itu, 14 mobil dan dua gerobag motor di antaranya langsung dioperasikan mengangkut sampah. Dengan TPS mobile menjadikan lingkungan menjadi

lebih bersih dan terbebas dari polisi bau. Sebagaimana diketahui, selama ini masyarakat hanya mengandalkan TPS untuk membuang sampah. Banyaknya sampah kadang sampai meluber di jalanan dan menimbulkan bau tidak sedap. Dengan sistem TPS Mobile, mobil pengangkut akan mengambil sampah dari rumah ke rumah. Sementara itu Walikota Surakarta FX Hadi Rudyatmo menandaskan penerapan TPS mobile tidak menimbulkan adanya pemutusan hubungan kerja (PHK) terhadap petugas yang menangani sampah. Mereka tetap akan bekerja menaikkan sampah ke dalam mobil dari rumah ke rumah. Mereka juga harus lebih giat karena gaji dinaikkan menjadi Rp 900 ribu/bulan. Lahan yang semula di tempati TPS sampah akan dimanfaatkan sebagai taman.■ K.2-ad

■ Diduga Kehabisan Oksigen

Dua Penggali Sumur Tewas BANYUMAS – Diduga kehabisan oksigen, dua orang pekerja penggali sumur, Slamet Supriyadi dan Karso warga Desa Kemutug Kidul, Kecamatan Baturaden, Jumat (3/1) tewas saat berada di dalam sumur. Keduanya tewas sete-

lah satu jam berada di dalam sumur. Kapolsek Baturaden AKP Dwi Budiyanto mengatakan, kejadian bermula saat pemilik sumur, Martosumaryo meminta korban untuk menguras sumur miliknya.

BAWA JENAZAH: Warga membawa pulang jenazah salah satu korban yang meninggal dunia akibat kekurangan oksigen saat menguras sumur di Desa Kemutug Kidul, Baturaden. ■ Foto: SMNetwork/Dian Apriliangrum-ad

Pada saat itu, kondisi sumur sudah mulai dangkal, ketinggian air hanya sekitar 2 meter. Korban mengerjakan sumur tersebut bersama dua rekan lainnya, yaitu Tarsim dan Sarno. Hanya saja, saat mesin diesel dinyalakan, air di dalam sumur yang akan dikuras tidak terangkat. Sehingga, Slamet berinisitif untuk membawa mesin diesel tersebut di dalam sumur dan saat mesin diesel menyala, airnya memang terangkat. “Pada saat yang bersamaan korban terjatuh, kemudian rekan korban berusaha untuk menolong, namun naas teman korban, Karso juga terjatuh ke dalam sumur dan keduanya meninggal dunia. Diduga akibat kehabisan oksigen, sehingga korban lemas dan terjatuh ke dalam air sumur,” jelasnya. Warga kemudian melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Baturaden. ■ hef-ad

Suka Nonton Film

Foto: Hermiana

MELUANGKAN waktu untuk nonton film, nampaknya menjadi kegiatan yang sangat digemari oleh Dinamika Asasi Pancasilani. Bahkan,staf Humas dan protokol Setda Banyumas ini memp u n y a i waktu khusus untuk menonton film-film terbaru, yaitu saat akhir pekan. Menurut ibu satu anak ini, ia selalu mendapat kan hal-hal baru dari film yang ditontonnya. Baik

berupa petuah, pelajaran hidup maupun humor-humor segar yang membuat fikiran menjadi segar kembali. “Kalau kondisi kita sehat dan fikiran segar, tidak tegang, maka kita juga akan berfikir positif sepanjang hari tersebut,” tutur perempuan kelahiran 2 Juni 1983 yang akrab dipanggil Dina ini, Jumat (3/1). Film yang paling digemarinya adalah drama komedi dan aktor favoritnya Adam Sander. “Humornya bagus dan cerdas, saya sangat suka,” tutur istri Satya Mahendra Armansyah ini. Staf humas yang satu ini juga dikenal sangat dekat dengan kalangan wartawan. Setiap hari, ia selalu menginformasikan tentang berbagai kegiatan di Pemkab Banyumas baik melalui pesan singkat ataupun BBM. Menurutnya, humas itu harus gaul dan kenal dengan banyak kalangan, terutama kalangan wartawan.■ Hermiana E Effendi-ad

Dualisme Kepemimpinan DPRD Makin Meruncing

MENGAMBIL SUMPAH: Plt Ketua DPRD mengambil sumpah dan janji Suyanti dan Andi Ashadi sebagai anggota antar waktu DPRD Kabupaten Magelang. ■ Foto: Tri Budi Hartoyo-ad

MUNGKID - Dualisme kepemimpinan di DPRD Kabupaten Magelang makin meruncing. Jumat (3/1), Ketua DPRD definitif H Susilo SPt dan Plt Ketua Dewan H Kuswanhaji SH MH memimpin rapat paripurna di dua tempat terpisah. Agendanya sama, pengambilan sumpah/janji anggota Dewan Antarwaktu. Yang menarik, Kuswanhaji mengambil sumpah Suyanti SH sebagai anggota FPDI Perjuangan, menggantikan posisi Susilo di Gedung Artos. Pada waktu bersamaan, Susilo SPt mengambil sumpah dan janji Nasichul Hadi menjadi anggota FPAN di Gedung DPRD, menggantikan Agus Wahdan. Hadir 23 dari 50 anggota dewan. Selain Suyanti, Kuswan juga mengambil sumpah dan janji H Andi Ashadi SH sebagai anggota Fraksi PKNU, menggantikan Suharno SSos. Selanjut-

nya Suharno menjadi caleg Partai Gerindra. “Rapat paripurna yang diselenggarakan di luar Gedung DPRD dengan alasan tertentu, dibenarkan oleh Tata Tertib Dewan Pasal 75 ayat 2,” kata Kuswan. Alasan tertentu dimaksud, jika dilaksanakan di Gedung DPRD, dikhawatirkan terjadi hal-hal yang tidak diinginkan bersama. Menurut dia, pelantikan Suyanti dan Andi Ashadi sesuai amanah dari Gubernur dan Mendagri, dalam rangka legitimasi Plt Ketua DPRD serta berdasarkan aturan KPU Kabupaten Magelang, yang menerbitkan aturan bahwa Plt memangku jabatan sampai dilantiknya bupati terpilih oleh pejabat yang berwenang. “Pergantian antarwaktu terhadap anggota DPRD Kabupaten Magelang mestinya untuk tiga orang. Sesuai SK Asli Gubernur Jawa Tengah yang

kami pegang, yakni Suyanti, Adi Ashadi dan Nasichul Hadi,” tuturnya. Pelantikan Suyanti dan Andi Ashadi dihadiri segenap pimpinan SKPD (Satuan Kerja Perangkat Daerah) serta Plt Sekda Agung Trijaya SH MH,mewakili Bupati Magelang. ■ Setuju Sementara rapat paripurna istimewa di Gedung DPRD juga menyetujui usulan pemberhentian Bupati dan Wakil Bupati periode 2009-2014, Ir H Singgih Sanyoto dan HM Zaenal Arifin SH, serta mengusulkan pasangan cabup dan wabup terpilih dalam Pilbup 27 Oktober 2013 lalu, yakni Zaenal Arifin SIP dan HM Zaenal Arifin SH, untuk dilantik Minggu(12/1). “Kami juga menyetujui pemberhentian Bupati dan Wabup 2009-2014. Tetapi pelantikan pasangan terpilih kami usulkan kepada Menda-

gri melalui Gubernur Jateng untuk menentukan waktunya,” tutur Kuswan. Dalam sambutan yang dibacakan Plt Sekda, Bupati Singgih Sanyoto menyampaikan ucapan terima kasih pada Susilo SPt, Agus Wahdan dan Suharno SSos atas dharma baktinya bagi Kabupaten Magelang. “Semoga Allah SWT memberikan balasan yang setimpal,” ujarnya. Terkait rapat paripurna pergantian antarwaktu anggota DPRD di Gedung Artos, Susilo SPt menilai, hal itu terjadi karena adanya perbedaan interpretasi atau pemahaman atas aturan perundang-undangan yang dijadikan landasan hukumnya. Keputusan yang berbeda tersebut nanti akan diuji dari aspek administrasi penggunaan anggaran oleh BPK (Badan Pengawas Keuangan) maupun aspek hukumnya oleh aparat penegak hukum.■ TB-ad


Jamkesmas di RSUD Kajen Belum Terbayar

Sabtu Pon, 4 Januari 2014

Menganiaya, Oknum Pengawas TK Dipolisikan KAJEN– NU, oknum pengawas TK di salah satu UPT Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Pekalongan, dilaporkan ke kepolisian oleh Lis (40), staf PuskesmasBojong 2. NU dilaporkan telah menganiaya Lis. Bahkan tidak cuma melaporkan ke kepolisian, Lis juga melaporkan NU ke Dinas Pendidikan dan Bupati Pekalongan. Korban Lis ditemui wartawan di rumahnya, Jumat (3/1) menuturkan, peristiwa dugaan penganiayaan itu terjadi pukul 07.15, Senin (30/12), di rumahnya. Saat itu, suaminya, Is (37), baru pulang ke rumah sekitar pukul 07.00. Namun, tidak lama kemudian, NU yang masih mengenakan seragam PNS, tiba-tiba datang menggunakan sepeda motor Mio. Tidak lama kemudian, lanjut dia, NU masuk ke dalam rumahnya dengan mencaci-maki dirinya yang saat itu baru keluar dari kamar mandi. “Tiba-tiba dia mencaci-maki saya, bahkan berusaha menarik kemben untuk ditelanjangi, namun tidak kena. Kalung saya tertarik hingga putus menjadi tiga. Dada saya juga kena cakaran hingga mengalami luka sepanjang tiga centimeter,” ungkapnya. Akibat kejadian itu, korban berteriak meminta tolong. Suaminya dan warga sekitar pun berdatangan ke rumahnya untuk melerai kejadian itu. Korban bersama keluarga kemudian melakukan visum ke Puskesmas Bojong 2 dan selanjutnya melapor ke Mapolsek Bojong. Pihak keluarga korban juga melaporkan kejadian itu ke Dinas Pendidikan, kepala UPT tempat pelaku bekerja, dan Bupati Pekalongan. Sementara itu, Kasubag Humas Polres Pekalongan, AKP Margono SH, mengungkapkan, kasus tersebut saat ini masih ditangani anggota Polsek Bojong. ■ haw-Tj

Rosi Ardiyanti Ketua Karang Taruna KAJEN– Rosi Ardiyanti terpilih menjadi ketua Karang Taruna Kabupaten Pekalongan setelah mengalahkan pesaingnya, Ari Lanang Afriyanto, dalam acara Temu Karya Daerah ke-3 Karang Taruna Kabupaten Pekalongan, di Hotel Marlin, baru-baru ini. Sekretaris Karang Taruna Kabupaten Pekalongan Dodit Suryawan, Rabu (1/1) mengatakan, pergantian kepengurusan merupakan sebuah hal yang biasa terjadi dalam sebuah organisasi. Hal tersebut perlu dilakukan untuk memberikan semangat baru bagi kader untuk memberikan yang terbaik. Dia berharap, kepengurusan baru nantinya bisa memberikan yang terbaik untuk masyarakat dan mampu mengangkat nama Kabupaten Pekalongan ke seluruh daerah. “Karang Taruna Kabupaten Pekalongan membutuhkan sosok pemimpin yang mampu membaur dan berkoordinasi dengan semua kalangan, termasuk pemerintah daerah, serta cerdas memiliki inovasi dan kreativitas untuk membantu permasalahan yang ada,” ujarnya. Ketua Karang Taruna Kabupaten Pekalongan masa bakti 2008 – 2013, Riswandi, mengatakan, kepengurusan karang taruna ke depan, harus lebih baik dibanding sebelumnya. Dengan adanya evaluasi yang dilakukan bersama, diharapkan mampu menjadi acuan atau bahan pertimbangan dalam pengambilan kebijakan. “Evaluasi yang ada, diharapkan bisa menjadi acuan dalam melaksanakan kinerja dan membuat program-program baru,” tuturnya. Sementara itu, Ketua Karang Taruna Kabupaten Pekalongan terpilih, Rosi Ardiyanti mengatakan, pihaknya komitmen menjalankan tugas yang diemban dan memajukan Karang Taruna Kabupaten Pekalongan. “Saya akan berusaha maksimal untuk memajukan karang taruna, di antaranya memfasilitasi pameran. Namun, itu semua dibutuhkan kebersamaan,” katanya.■ haw-Tj

Pemkot Sediakan Ruang Menyusui PNS Perempuan PEKALONGAN- Agar para Pegawai Negeri Sipil (PNS) di lingkungan Pemkot Pekalongan yang memiliki bayi tetap bisa memberikan ASI (air susu ibu) bagi bayinya, Pemkot akan menyediakan ruang laktasi atau ruang menyusui. Dengan begitu diharapkan ASI eksklusif untuk bayi selama 6 bulan bisa dilakukan tanpa mengganggu aktivitasnya. Kepala Bidang Kesehatan Keluarga Dinas Kesehatan Kota Pekalongan, dr HJ Tedjawati, kemarin mengungkapkan, hal itu telah lama direncanakan, namun diharapkan bisa terelaisasi tahun ini. Apalagi hal itu sudah ada peraturan daerahnya, sehingga tinggal pelaksanannya di lapangan. “Jadi tidak ada masalah para PNS yang mempunyai bayi bisa menyusui di ruang laktasi,” katanya. Ditambahkan, nantinya tidak hanya pemkot saja yang diwajibkan menyediakan ruang laktasi, namun juga bagi perusahaan swasta bahkan sejumlah pusat perbelanjaan dan sarana umum, seperti terminal dan stasiun. Guna kepentingan itu, pihaknya telah koordinasi dan kerjasama dengan sejumlah LSM dan kelompok organisasi masa. ”Mereka akan memantau dan melakukan pengawasan penerapan perda tersebut,” katanya. Beberapa PNS yang masih menyusui bayinya, menyambut gembira rencana itu. Mengingat, nantinya mereka tidak perlu harus pulang meninggalkan pekerjaan untuk memberikan ASI kepada bayinya. “Kami gembira dan lega jika hal itu benar-benar terealisasi,” kata Ani, salah seorang PNS Pemkot. ■ K28-Tj

SD dan Balai Desa Tenogo Dibobol Maling KAJEN– Sekolah Dasar Negeri (SDN) 1 Tenogo dan kantor balai Desa Tenogo di Desa Tenogo, Kecamatan Paninggaran, Kabupaten Pekalongan, dibobol pencuri. Diduga pelaku melancarkan aksinya Jumat (3/1) dinihari kemarin. Akibatnya, dua unit komputer dan uang Rp 2 juta digasak pelaku dari kantor balai desa itu, sedangkan di SDN Tenogo, pencuri berhasil membawa kabur satu unit komputer dan proyektor. Kepala Desa Tenogo, Agus Susilo, Jumat (3/1) menuturkan, aksi pembobolan kantor balai desa kali pertama diketahui dirinya dan dua perangkat desa saat akan masuk kerja sekitar pukul 07.30 kemarin. Dia mendapati dua unit komputer di ruangan kantor balai desa sudah tidak berada di tempatnya. Setelah diperiksa lebih teliti, uang Rp 2 juta di dalam kantor itu juga sudah tidak ada. “Pelaku diperkirakan beraksi pada malam hari. Pelaku masuk ke dalam kantor dengan cara memecah kaca jendela bagian belakang,” ujar dia. Selain kantor balai desa, pelaku juga menggasak SDN 1 Tenogo. Pelaku masuk ke dalam sekolah itu dengan cara merusak pintu depan. Menurutnya, di sekolah itu, pelaku membawa kabut 1 unit komputer dan proyektor. “Kami berharap aparat kepolisian bisa mengungkap pelakunya, sebab kejadian seperti ini bukan yang pertama kalinya,” tandas Agus Susilo. ■ haw-Tj

KAJEN- Tunggakan Jamkesmas di RSUD Kajen Kabupaten Pekalongan, yang belum dibayar oleh Kementerian Kesehatan, selama tahun 2013, mencapai Rp 7 Miliar. Oleh karena itu, pihak RSUD Kajen telah melayangkan penagihan ke Kementerian

Kesehatan. Ketua DPRD Kabupaten Pemalang, Riswadi mengatakan, rencananya Komisi A DPRD Pemalang akan menindaklanjuti laporan RSUD itu, dengan mengawal ke Kementerian Kesehatan untuk membantu menagih pembayaran.■ haw-Tj

Masih Banyak APK yang Melanggar BATANG– Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Kabupaten Batang telah memberikan surat rekomendasi kepada Satpol PP setempat, untuk menertibkan alat peraga kampanye (APK) Pileg 2014, Jumat (3/1). “Memang benar, kita telah menyampaikan surat rekomendasi kepada Satpol PP untuk menertibkan alat peraga kampanye (APK) Pileg 2014. Sesuai dengan UU Nomor 8 Tahun 2012 dan PKPU Nomor 15 Tahun 2013, Panwaslu tidak memiliki wewenang untuk menertibkan APK. Sesuai dengan peraturan tersebut, Panwaslu hanya bisa memberikan surat rekomendasi kepada Satpol terkait hal tersebut,” tandas Ketua Panwaslu Kabupaten Batang Eko Saputro SSos. Eko yang didampingi anggota Divisi SDM Ulfan Arief SPdI dan anggota Divisi Penanganan Pelanggaran dan Penyelesaian Sengketa Turno SSos MPd menambahkan, rekomendasi yang disampaikan ke Satpol PP Kabupaten Batang berupa inventarisasi seluruh APK yang dilakukan oleh jajaran Panwascam. “Hasil inventarisir APK yang dilakukan oleh Panwascam se-Kabupaten Batang tersebut selama bulan Desember 2013. Ada sebanyak 1370 APK dari para caleg yang tersebar di seluruh wilayah Kabupaten Batang pemasangannya melanggaran peraturan yang berlaku. Kita berharap setelah rekomendasi disam-

paikan, Satpol PP segera melakukan penertiban APK,” tandas Eko. Terpisah, Ketua Panwascam Warungasem, M Ridho Machfud saat dikonfirmasi menjelaskan, memasuki Tahun Baru 2014 pihaknya juga menemukan adanya pemasangan baru terkait APK para caleg. “Kita sangat prihatin dengan adanya peraturan baru yang melarang Panwaslu beserta jajarannya untuk melakukan penertiban APK. Masyarakat tahunya bahwa wewenang penertiban APK ada di tangan Panwaslu. Tentunya, perlu ada sosialisasi kepada masyarakat oleh pihak-pihak terkait dalam hal penyelenggaraan pemilu mengenai tugas dan wewenang penyelenggara pemilu. Termasuk didalamnya tentu siapa yang berhak untuk menertibkan APK,”tandas Ridho. ■ Akan Ditertibkan Sebelumnya, Kepala Satpol PP Kabupaten Batang, Ulul Azmi AP MM menandaskan, pihaknya dalam tahun ini sebelum digelarnya Pileg 2014 pada 9 April mendatang akan melakukan penertiban APK yang melanggar ketentuan peraturan.

MELANGGAR PERATURAN : Salah satu Alat peraga kampanye (APK) Pileg 2014 yang direkomendasikan Panwaslu kepada Satpol PP Kabupaten Batang yang dipasang di wilayah Kecamatan Wonotunggal untuk ditertibkan. ■ Foto : Eko Saputro-Tj “Kita juga sudah mengundang Kasi Trantib di masingmasing kecamatan untuk berkoordinasi dalam hal penertiban APK. Kita tinggal menunggu rekomendasi dari

Panwaslu Kabupaten Batang titik-titik mana saja yang pemasangan APK Pileg 2014 melanggar aturan yang berlaku,”pungkas Ulul. ■ ero-Tj

46 Kepala SKPD Tandatangani Pakta Integritas KAJEN– Gebrakan di awal tahun 2014 dilakukan Pemkab Pekalongan. Untuk mencegah kolusi, korupsi, dan nepotisme (KKN), sebanyak 46 kepala satuan kerja perangkat daerah (SKPD) menandatangani pakta integritas. Penandatanganan dilakukan bersamaan penyerahan APBD Kabupaten Pekalongan di Aula Lantai I Setda, Jumat (3/1) kemarin. Mereka yang menandatangani komitmen itu terdiri atas, sekretaris daerah, sekretaris DPRD, 12 kepala dinas, delapan kepala lembaga teknis daerah setingkat badan, lima kepala lembaga setingkat kantor, dan 19 camat di Kabupaten Pekalongan. Penandatanganan disaksikan langsung Bupati Pekalongan Drs H Amat Antono MSi, Ketua DPRD H Asip Kholbihi SH MSi, dan unsur Muspida.

Sekda Ir H Susiyanto MM mengutarakan, penandatangan pakta integritas dimaksudkan untuk memperkuat rasa tanggung jawab serta komitmen bersama dalam pencegahan KKN. Selain itu untuk menumbuhkembangkan keterbukaan, kejujuran dan kelancaran pelaksanaan tugas yang berkualitas dan akuntabel. “Semua itu dalam rangka upaya mewujudkan masyarakat Kabupaten Pekalongan yang sejahtera dan bermartabat,” ujarnya. Bupati Pekalongan Amat Antono menyampaikan, jika kegiatan penyerahan APBD Kabupaten Pekalongan tahun 2014 secara serentak dalam buku yang lengkap dan penandatanganan pakta integritas oleh para pengguna anggaran merupakan suatu upaya me-

PAKTA INTEGRITAS : Seluruh pengguna anggaran di lingkungan Pemkab Pekalongan menandatangani pakta integritas di Aula Lantai I Setda, kemarin. ■ Foto : Hadi Waluyo-Tj nuju tata kelola keuangan yang semakin baik. “Niat tersebut dideklarasi-

kan bersama hari ini. Secara formal kita tandatangani pakta integritas,” ungkapnya.■ haw-Tj

Anggota Koramil 12/Tulis Bersama Warga Mengaspal Jalan Desa BATANG– Jajaran anggota Koramil 12/Tulis di bawah komando Kodim 0736/Batang dibantu warga mengadakan pengaspalan jalan yang menghubungkan Dukuh Tragung dengan Dukuh Semampir, Desa Tragung, Kecamatan Kandeman, kemarin. Kegiatan gotog-royong antara anggota TNI dengan warga Desa Tragung ini dipimpin

langsung Danramil 12/Tulis Kapten Inf M Daru. “Karya bakti atau gotong royong antara anggota TNI dengan warga dalam rangka untuk memupuk rasa kebersamaan dengan rakyat. Pengaspalan jalan desa ini sumbernya diambil dari Alokasi Dana Desa (ADD) Tahun 2013,” kata Daru. Dia menambahkan, kegia-

tan ini diikuti oleh anggota Koramil 12/Tulis, Polsek Tulis, Muspika Kandeman dan Warga Desa Tragung. ■ Disambut Baik “Jalan yang diaspal ini merupakan jalan alternatif yang dapat menghubungkan antara Desa Lawangaji , Desa Kecepak dan Kelurahan Sambong. Dengan adanya pengaspalan

PENGASPALAN JALAN : Anggota Koramil 12/Tulis bersama warga bahu-membahu bergotong royong mengadakan pengaspalan jalan yang menghubungkan Dukuh Tragung dengan Dukuh Semampir, Desa Tragung, Kecamatan Kandeman, Kabupaten Batang, kemarin. ■ Foto : Eko Saputro-Tj

jalan maka warga yang akan melewati jalan ini sudah tidak terganggu lagi dengan adanya lubang maupun jalan yang becek, “paparnya. Kepala Desa Tragung, Wanuri di sela-sela kegiatan mengatakan, pihaknya sangat berterima kasih atas partisipasi dari anggota Koramil 12/Tulis, Polsek Tulis dan Muspika Kandeman yang mau turun lang sung ke lapangan, untuk bersama– sama warga Desa Tragung mengaspal jalan desa, yang menghubungkan Dukuh Tragung dengan Dukuh Semampir serta desa–desa lainnya. “Mudah-mudahan kerjasama yang baik antara jajaran Koramil 12/Tulis, Polsek Tulis dan Muspika Kandeman tetap selalu terbina. Sehingga, jalinan komunikasi antara aparat dengan warga selalu berlangsung dengan baik pula. Kegiatan gotong-royong ini sebagai wujud kebersamaan antara aparat TNI/Polri, pemerintah daerah dengan warga,” pungkas Wanuri. ■ ero-Tj


24°C 31°C

Sabtu Pon, 4 Januari 2014

23°C 30°C

24°C 31°C

23°C 31°C

24°C 31°C

23°C 30°C

Sumber : BMKG Jawa Tengah

Sadis, Balita Disiram Air Panas Ayah Kandung BARUSARI - MJ, balita yang belum genap berumur 2 tahun, diduga menjadi korban kekerasan ayah kandungnya. Bagian punggung, dada, kaki, dan tangan kirinya melepuh, lantaran disiram air panas. Kejadian tersebut terungkap, saat The Mei Hwa (40) melaporkan suaminya, Sutikno Hadi (48) ke Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polrestabes Semarang, Jumat (03/1). Kepada petugas, Mei menceritakan, kejadian tersebut bermula saat dirinya baru saja pulang bekerja menjajakan makanan ber-sama anak pertamanya, Kamis (02/1) sekitar pukul 19.00 WIB. Saat itu, dia mendapati MJ menangis histeris, karena menahan luka di beberapa bagian badan. Mei mengaku, terpaksa meninggalkan MJ berdua dengan ayahnya di rumah, Jalan Murti Tama, Muktiharjo Kidul, Semarang, karena saat itu MJ masih tidur siang. Ironisnya, saat MJ menangis, Sutikno justru asyik menonton televisi. ‘’Saya tegur suami saya, kenapa MJ seperti itu. Dengan nada tanpa belas kasih, dia menjawab karena kesiram air panas,’‘ jelasnya. Sutikno justru menyalahkan

Dua Hari, 1 Orang Tewas di Jalan KARANGANYU - Angka kecelakaan lalu lintas di Kota Semarang masih tinggi. Selama tahun 2013, tercatat sebanyak 957 kecelakaan terjadi. Sebanyak 196 orang meninggal dunia, 49 orang luka berat dan 1.221 luka ringan, dengan kerugian materiil mencapai Rp 1,4 miliar. Kasatlantas Polrestabes Semarang, AKBP Windro Akbar Pangabean mengaFoto : Haikal takan, sepeda motor menWindro Akbar Panggabean duduki peringkat tertinggi, yang terlibat kecelakaan yaitu sebanyak 1.251, dan kedua kendaraan beban 274. ‘’Dari sisi profesi, swasta paling tinggi menjadi korbannya sebanyak 1.270, disusul pelajar dan mahasiswa 331

Mei, lantaran meninggalkan air yang direbus di kompor. Saat itu Mei curiga, karena tidak mungkin anaknya yang masih berusia dua tahun itu, bisa meraih kompor bahkan teko yang berada di atas kompor. ■ Sengaja Disiram Tanpa meminta bantuan Sutikno, Mei bergegas membawa anak sulungnya tersebut ke RS Pantiwilasa, Semarang. Keterangan dari dokter pun senada dengan dugaan Mei, jika MJ tidak tersiram air panas, melainkan sengaja disiram.

Bersambung ke hal 21 kol 3

Bersambung ke hal 21 kol 3

DIGENDONG: Dengan berbalut perban di tangan kiri, The Mei Hwa (40) menggendong MJ usai melapor ke Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polrestabes Semarang, Jumat (03/1).■ Foto: Haikal

■ Kasus Penipuan CPNS

Surat Pemanggilan Pelapor Segera Dikirim BARUSARI - Surat pemanggilan terhadap RM (45), Pegawai Negeri Sipil (PNS) di lingkungan Pemprov Jateng dan SAN (50), terlapor dalam kasus penipuan CPNS segera dikirim. Demikian ditegaskan Kasat Reskrim Polrestabes Semarang, AKBP Wika Hardianto SH SIK saat ditemui Wawasan, Jumat (3/1). Disebutkan Wika, kasus yang mengarah ke Pasal 378 tersebut, dilaporkan secara resmi oleh para korbannya, Selasa (31/12) lalu. Hingga saat ini, pihaknya baru memintai keterangan pelapor dan saksi. Sedangkan ter-

Bersambung ke hal 21 kol 1

SPOTLIGHT Tanggung Jawab Makin Besar KEPALA Bidang Hubungan Masyarakat (Humas) Polda Jateng, Kombes Pol A Liliek Darmanto me- ngaku, semakin besar tanggung jawab yang d i t a n g gungnya, lantaran mendapat kenaikan pangkat periode 1 Januari 2014. Liliek yang menjabat Kabid Humas Polda Jateng sejak 18 September 2013 lalu, sebelumnya berpangkat Ajun Komisaris Besar Polisi (AKPB) sekarang sudah menjadi Komisaris Besar Polisi

■ Kekerasan Anak Tak Dibenarkan

Diduga Orangtua Stres Terjepit Soal Ekonomi MUGASSARI - Potensi kekerasan yang dilakukan orang tua kepada anak, belakangan ini makin meningkat. Potensi itu, dikarenakan salah satunya tingkat kestresan orang tua menghadapi permasalahan ekonomi belakangan ini juga makin mencekik. Demikian dikatakan Koordinator LSM Setara, Hening Budiyawati, saat dihubungi melalui telepon, Jumat (3/1). Menurut dia, insiden penyiraman air panas yang menimpa MJ balita berusia dua tahun, merupakan salah satu

contoh makin meningginya kekerasan akibat kestresan orang tua. Ia menduga, keterjepitan permasalahan ekonomi yang dihadapi orang tua menjadi penyebabnya. ‘’Apalagi baru-baru ini ada pengumuman peningkatan harga gas elpiji. Hal ini kemungkinan berpengaruh pada kestresan, dan tingkat kestresan ini bisa berdampak juga pada anak, ‘’ ungkapnya. Sasaran Karena stres meningkat, kata

Hening Budiyawati

dia, maka anak tidak jarang menjadi sasaran kemarahan. Hening menambahkan, kendati masalah ekonomi menjadi alasan, pihaknya tidak otomatis membenarkan adanya kemarahan kepada anak. ‘’Dalam kasus yang sudah dilaporkan, pihak kepolisi tentu perlu mengambil tindakan, sebagai bentuk

Bersambung ke hal 21 kol 1

Foto: dok

Berburu Barang Murah Usai Shalat Jumat Banyak hal menarik terkait keramaian di Kota Semarang. Di tengah aktivitas yang kian padat, seusai melaksanakan shalat jumat di Masjid Raya Baiturrahman Semarang, sekitar 15 pedagang menggelar dagangan. SUARA riuh para pedagang pun terdengar, saat diserbu puluhan pembeli yang sebagian besar jamaah shalat jumat. Namun, suasana itu tak berlangsung lama. Hanya sekitar 45 menit para pedagang itu menggelar dagangannya, sampai jamaah shalat jumat bubar.

Bersambung ke hal 21 kol 1

RIUH: Beberapa pengunjung usai shalat jumat di Masjid Raya Baiturrahman Semarang, sedang berburu barang-barang yang dijual di depan masjid itu, Jumat (3/1). ■ Foto: Munif

Bersambung ke hal 21 kol 3

Foto:Weynes

Sabtu, 4 Januari 2014

04.03

11.45

15.11

18.02

19.16

Sumber: Kantor Wilayah Kementerian Agama Jawa Tengah.Ks


Sabtu Pon, 4 Januari 2014

MANGKRAK : Salah satu proyek di Kota Semarang yang belum rampung adalah pembangunan jembatan di Muktiharjo. ■ Foto : Nurul Wakhid-Yns

■ Beberapa Proyek Tak Rampung

Dana Harus Dikembalikan BALAIKOTA – Untuk menghindari kerugian negara, Pemerintah Kota (Pemkot) Semarang diminta untuk menarik kembali dana anggaran yang sudah dikeluarkan untuk pembayaran termin proyek kegiatan selama 2013. Penarikan dilakukan pada proyek yang putus kontrak.

Anggota Fraksi Partai Demokrat DPRD Kota Semarang Novriadi, dihubungi melalui telepon, Jumat (3/1) mengungkapkan, pengambilan kembali perlu dilakukan mengingat pekerjaan tidak selesai dan bahkan pekerjaan ada yang baru dilakukan di bawah dana yang telah dicairkan. ‘’Pengambilan kembali yakni pada dana down payment (DP) atau uang muka yang telah dibayarkan. Hal ini perlu dilakukan jika pekerjaan belum sampai pada 50 persen dari pekerjaan yang harus dilakukan,” ungkapnya. Novriadi menambahkan, dalam kontrak kerja, Pemkot selaku pengguna anggaran dan pemakai jasa, berkewajiban mengeluarkan uang untuk membayar down

payment (DP) setelah surat perintah melakukan pekerjaan (SPMK) ditandatangani. “Nilainya bisa mencapai 30 persen dari nilai proyek yang disepakati. Jika pihak rekanan diputus kontraknya karena wanprestasi atau tidak melaksanakan pekerjaan, maka seluruh uang yang dikeluarkan untuk membayar rekanan harus ditarik kembali,” terangnya. Selain itu, lanjut Novriadi, kalau penarikan tidak bisa dilakukan lantaran rekanan menghilang, maka dana jaminan bank milik rekanan yang dijaminkan atas proyek tersebut bisa dicairkan. “Jika ternyata jaminan bank itu ternyata tidak ada duitnya, atau jaminan bank ternyata fiktif, maka Pemkot bisa menempuh jalur hu-

kum dengan melaporkan pihak rekanan ke kepolisian atau kejaksaan atas dugaan pemalsuan atau penipuan,” jelas Novriadi. ■ Langkah Tepat Sementara itu, terkait blacklist, anggota Komisi C DPRD Kota Semarang Wachid Nurmiyanto mengungkapkan, masuknya kontraktor dalam daftar hitam sifatnya selama ini hanya formalitas belaka. Lebih dari itu, pihaknya meminta Pemkot melakukan tindakan tidak hanya sekedar penerapan blacklist. “Coba dihitung, berapa kerugian APBD Kota Semarang atas proyek yang mangkrak, yang ditinggalkan begitu saja oleh rekanan setelah mendapatkan uang muka pembayaran. Kalau Cuma penerapan blacklist, itu tidak cukup,” tegasnya. Penarikan kembali dana yang telah dicairkan, imbuh dia, dinilai menjadi langkah yang tepat. “Pengambilan atas dana anggaran yang sudah dikeluarkan penting guna menghindari kerugian keuangan,” ungkap Wachid yang berencana membawa permasa-

lahan proyek mandeg pada sidang komisi. Wachid berharap, satuan kerja perangkat daerah (SKPD) belajar dari pengalaman yang telah terjadi. Panitia lelang (ULP, red), mempelajari lebih detail kondisi keuangan perusahaan para rekanan peserta lelang proyek. Karena menurutnya, masih banyak kontraktor nakal yang mengikuti lelang pekerjaan, namun kondisi keuangannya tidak mencukupi. “Biasanya, para kontraktor nakal ini harga penawarannya ndlosor. Tujuannya hanya agar dimenangkan dalam proses lelang pekerjaan. Hitungan pekerjaannya tidak jelas. Biasanya setelah dinyatakan sebagai pemenang, dan penandatanganan SPMK, rekanan nakal ini tidak mengurus termin-termin pencairan proyek,” jelas Wachid. Hingga pekan pertama tahun 2014, Pemkot belum mengeluarkan data detail mengenai pekerjaan atau proyek yang diputus kontraknya karena melewati batas laporan tahun anggaran atau karena memang tidak dikerjakan pihak rekanan. ■ Lek-Yn

Balita Penderita HIV/AIDS Meningkat

Ayu Entys SEKAYU- Epidemi HIV/AIDS di Kota Semarang mencapai 2.627 kasus sampai November 2013 tahun lalu. Pada bulan Januari sampai November 2013, jumlah kasus HIV/AIDS di Kota Semarang sebanyak 396. Angka 18 persen dari total kasus AIDS menimpa ibu rumah tangga. Sedangkan yang lebih memprihatinkan, usia balita penderita HIV/AIDS terus meningkat. Demikian diungkapkan Asisten Administrasi Perekonomian, Pembangunan dan Kesra, Ayu Entys membacakan sambutan Walikota Semarang pada Rakor Anggota Komisi Penanggulangan AIDS Kota Semarang yang dige-

lar, di Lantai VIII, Gedung Moch Ichsan kompleks balaikota, Jumat (3/12). Acara diikuti sekitar 100 peserta dari berbagai SKPD, LSM, organisasi masyarakat, organisasi pemuda dan wanita. Kegiatan ini menghadirkan tiga narasumber yakni Dr Mada, Sri S Indarwati, SE MM dan Mulyono SPd. Dia menyambut baik penyelenggaraan rakor ini, mengingat penanggulangan HIV dan AIDS menjadi langkah penting sebagai bagian dari upaya peningkatan kesehatan dan kesejahteraan masyarakat. Kondisi ini, lanjutnya, sangat mengejutkan dan tidak kondusif jika kita disandingkan dengan pencapaian prestasi pembangunan berbagai bidang di Kota Semarang. Untuk itu, diharapkan dapat segera dilakukan tindakan preventif, terutama dalam memutus mata rantai penularan HIV/AIDS khususnya di dalam keluarga dengan menerapkan pola hidup dan perilaku hidup yang sehat. ■ Terhindar Diskriminasi Selain itu, penerapan Perda Nomor 4 tahun 2013 tentang penanggulangan HIV dan AIDS mengamanatkan adanya perlindungan terhadap masyarakat agar tidak tertular HIV dan AIDS. Perda ini juga melindungi hakhak orang terinfeksi HIV/AIDS

PENANGGULANGAN HIV/AIDS: Suasana Rakor Anggota Komisi Penanggulangan HIV/AIDS Kota Semarang yang digelar, di Gedung Moch Ichsan lantai VIII, Jumat (3/12). ■ Foto: Unggul Subagyo (ODHA) untuk hidup layak, memperoleh akses pelayanan dan terhindar dari diskriminasi. “Tidak ada alasan lagi untuk kita tidak bersinergi dan ngeroyok bareng penyelesaian kasus HIV/AIDS di Kota Semarang,” ungkap Ayu. Ayu pun berharap agar semua komponen masyarakat termasuk kawan-kawan stakeholder dapat mengambil peran aktif sesuai kapasitasnya dalam menanggulangi HIV/AIDS di Kota Semarang sesuai dengan semangat bersama “Cegah HIV dan AIDS, Lindungi Pekerja, Keluarga dan Bangsa”. Dalam kesempatan yang sama

diserahkan pula penghargaan bagi lembaga swadaya masyarakat, perusahaan serta warga yang telah berpartisipasi aktif dalam penanggulangan HIV AIDS di Kota Semarang. Di antaranya kepada LSM Kalandara Semarang, LSM Graha Mitra, LSM Griya Asa PKBI Kota Se-marang, LSM Tiara Kasih, LSM Semarang Gaya Community, LSM Pewaris, dan Jejaring Odha Semarang. Sedangkan penghargaan kepada perusahaan diserahkan kepada PT Indofood Semarang, PT Grand Best, PT Lucky Works Indonesia dan Marthen Dacosta selaku warga peduli penanggulangan HIV AIDS. ■ bgy-Yn

■ PDIP Tak Keberatan Kaos Jokowi Dijual

Asal Jangan Menjelekkan MUGASSARI - Fungsionaris Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan Jawa Tengah, Maria Goretti Nunik Sriyuningsih Hariati (59), menilai, kreativitas memanfaatkan popularuitas mantan Wali Kota Solo itu muncul seiring dengan hasil survei dan pemberitaan Joko Widodo di sejumlah media saban hari. Maka, sambung dia, usaha untuk berdagang kaos dengan memanfaatkan popularitas Jokowi itu pun tak pelak mendapat respon. “Saya yakin, Pak Budi itu salah satu masyarakat yang sangat fanatik dengan Jokowi sehingga ia berani memunculkan kreativitasnya dengan berdagang,” ungkap Nunik,

sapaan akrabnya saat dihubungi melalui telpon, Jumat (3/1). Dikatakan Nunik, meski awal berjualan kaos mungkin tak laku, namun justru kini ia mendapatkan hasil berkahnya. “Maklum, semua itu tentu tak lepas dari hasil jerih payahnya di mana asal dijalani dengan tekun dan penuh tanggung jawab, maka hal sulit pun akan menjadi mudah,” ujar anggota DPRD Jateng Komisi B. Selain itu, lanjut dia, penjualan kaos dengan gambar Kader PDIP itu juga membuktikan bahwa Jokowi benar-benar populer di kalangan publik. Pasalnya, popularitas Gubernur DKI Jakarta ini juga punya azas manfaat bagi ka-

langan kecil. “Buktinya sekarang malah mampu membangun kreativitas pedagang kecil dan menguntungkan lagi,” terang putri keempat pasangan Syamsurizal Hadi Wardoyo dan Sireng Sriyato. Lebih jauh dia menambahkan, terkait partainya pun tak mempersoalkan adanya penjualan kaus bergambar kader PDIP itu. Menurutnya, justru sebaliknya partai berbangga karena penjualan kaus Jokowi Capres 2014 menguntungkan partainya yang semakin populer. “Partai memang tak menggerakkan untuk mencetak kaos Jokowi, tapi kami mendukung saja asal isi kaos tak

Foto: dok.

Nunik Sriyuningsih Hariati menjelekkan,” pungkas ibu kalahiran Sokaraja Kabupaten Banyumas itu. ■ M11-Yn


Sabtu Pon, 4 Januari 2014

Proyek Pasar Akhir Januari Selesai SEKAYU– Dinas Pasar Kota Semarang menargetkan pembangunan pasar tradisional yang menggunakan dana APBD tahun anggaran 2013, selesai akhir Januari. Kontraktor diminta ngebut untuk menyelesaikan pekerjaan yang masuk tahap finishing. Kepala Dinas Pasar Kota Semarang Nugroho Djoko Purwanto dihubungi melalui telepon, Jumat (3/1) mengungkapkan, penyelesaian secepatnya diharapkan bisa mempercepat penggunaan kembali pasar tersebut. “Kami menyadari saat ini musim hujan. Proses pekerjaan menjadi terganggu. Artinya memang karena kendala cuaca, ada pekerjaan yang tertunda. Yang penting, akhir Januari ini selesai,” tegas Nugroho. Saat ini, imbuh dia, dari data yang ada proyek pembangunan pasar tinggal menyisakan tahap finishing. Seperti Pasar Bulu, pekerjaan tahap akhir dianggarkan lagi pada 2014 ini. “Sehingga saya yakin Pasar Bulu, akhir 2014 sudah bisa difungsikan sebagaimana rencana semula,” ungkapnya. ■ Sumbangan Besar Pasar tradisional, sampai sa-

at ini masih memberikan sumbangan besar bagi pendapatan daerah Pemkot. Hal ini, masih berlaku kendati gempuran pasar modern makin gencar terjadi di Kota Semarang. Namun, pasar tradisional mampu menyumbang retribusi sebesar Rp 18,1 milyar. “Tahun 2012 lalu, retribusi pasar tradisional yang terealisasi sebesar Rp 15,3 milyar. Jumlah itu selisih dibandingkan target yakni Rp. 16 milyar. Untuk meningkatkan capaian besar retribusi daerah, pihaknya pun memprogramkan revitalisasi pasar tradisional. Targetnya 2015, sebanyak 10 pasar sudah direvitalisasi,” ucapnya. Saat ini, empat pasar tradisional sudah direvitalisasi, yakni pasar Sampangan, Bulu, Rasamala dan pasar Jerakah. Ditargetkan setiap tahunnya dua pasar direvitalisasi. Pasar yang menyusul ialah pasar Rejomulyo dan pasar Klitikan, Penggaron. “Dalam APBD 2014, Pemkot menganggarkan dana sebesar Rp 26,2 miliar untuk membangun empat pasar tradisional. Dan dianggarkan Rp 1,2 miliar untuk perbaikan sembilan pasar,” tambahnya.■ lek-Yn

SKPD Diminta Awasi Langsung MUGASSARI- Pembangunan pasar perlu dilakukan secepatnya. Bukan hanya untuk cepatan pembangunan, namun juga menjadi tempat untuk pedagang bisa jualan kembali. Wakil Ketua DPRD Kota Semarang Supriyadi, kepada Wawasan, Jumat (3/1) mengungkapkan, pengawasan sebagai kontrol dari pelaksanaan proyek diharapkan menjadi benteng untuk meminimalisasi kecurangan yang dilakukan kontraktor. Karenanya, satuan kerja perangkat daerah (SKPD) selaku pemilik proyek diharapkan perlu melakukan pengawasan langsung atas proyek yang dikerjakan. “Melalui pejabat pembuat komitmen (PPkom) SKPD diminta melakukan pengawasan pekerjaan di lapangan,” ungkap- nya. Langkah ini, imbuh dia, perlu dilakukan mengingat pekerjaan sudah pada posisi akhir waktu pekerjaan. “Semakin cepat proyek diselesaikan, semakin cepat juga hasil pekerjaan bisa dimanfaatkan kembali oleh pedagang. “Parameter keberhasilan dan selesainya proyek pekerjaan

Supriyadi bukan hanya pada selesainya kontrak, namun juga ketepatan waktu dan khualitas bangunan yang dikerjakan,” ungkapnya. Tidak berhenti dari percepatan, namun lebih pada kualitas juga perlu menjadi perhatian serius. Pasalnya, saat bangunan jadi ratusan hingga ribuan tiap hari akan menggunakan dan datang melakukan transaksi. “Jika terjadi kesalahan kecil, dikhawatirkan akan membaha- yakan pengguna yang mayoritas pedagang yang melakukan transaksi secara tradisional,” imbuhnya.■ lek-Yn

■ Hari Amal Bakti ke-68 Kementerian Agama

Mengabdi Secara Profesional KALIPANCUR- Sekda Kota Semarang Adi Tri Hananto menghadiri acara peringatan Hari Amal Bakti ke-68 di halaman Kantor Kementerian Agama Kota Semarang. Pada kesempatan itu, Sekda Kota Semarang memberikan sambutan Menteri Agama menyebutkan bahwa, Hari Amal Bakti Kementerian Agama merupakan momentum terbaik yang mengingatkan bangsa Indonesia tentang posisi strategis pembangunan kehidupan beragama dalam Negara Kesatuan Republik Indonesia, Jumat (3/1). “Melalui peran Kementerian Agama, pembangunan kehidupan berbangsa dan bernegara memiliki dimensi keagamaan, dimensi moral dan dimensi spiritual yang harus selalu dijaga,” ujarnya. Menurutnya, dalam penyelenggaraan fungsi pendidikan agama dan keagamaan, terobosan kemajuan yang dihasilkan cukup signifikan. Lembaga pendidikan yang

dikelola Kementerian Agama, dari tingkat Raudhatul Athfal (TK), Ibtidaiyah (SD), Madrasah Tsanawiyah MTs, Madrasah Aliyah (MA), sampai perguruan tinggi, berada dalam kondisi sejajar, duduk sama rendah, tegak sama tinggi.” “Kemajuan lain yang layak dibanggakan, ialah pengembangan dan perubahan status beberapa sekolah tinggi, institut dan Universitas Islam Negeri, dan pendidikan tinggi agama lainnya. Hal ini sekaligus mengamanatkan sebuah tanggung jawab sejarah bagi Kementerian Agama untuk mengembangkan kualitas pendidikan dan menjaga tujuan pendidikan tinggi agama dengan sebaikbaiknya.” ucapnya. Melalui peringatan Hari Amal Bakti Ke-68 Kementerian Agama kali ini yang mengambil tema “Mengabdi Dengan Profesionalitas dan Amanah”, pihaknya mengajak untuk meningkatkan profesionalitas dan menjaga sikap amanah. ■ bgy-Yn

HARI AMAL BAKTI: Sekda Kota Semarang Adi Tri Hananto saat menyalami satu per satu para pegawai peserta upacara memperingati Hari Amal Bakti ke - 68 di halaman Kantor Kementrian Agama Kota Semarang, Jumat (4/1). ■ Foto: Unggul Subagyo

Penipuan Haji dan Umroh Segera Disidang KALIBANTENG - Kejaksaan Negeri (Kejari) Semarang, akan segera melimpahkan berkas kasus penipuan haji dan umroh yang dilakukan PT Gading Zahirah (Gaza) Tour ke pengadilan untuk disidang. Sebagai tersangka dalam kasus ini, Direktur PT Gaza Tour, Teguh Rahayu. Kasus penipuan dengan modus mirip CV Iqro Management itu, diketahui juga memakan banyak korban dengan kerugian mencapai miliaran rupiah. “Berkas dan tersangka dilimpahkan minggu lalu oleh penyidik Polrestabes Semarang. Kini sedang kami susun dakwaannya,” kata Ardito M, jaksa penuntut umum, kepada war-

tawan, Jumat (3/1). Dalam kasus penipuan itu, satu orang ditetapkan buron, yakni B Umardani, Komisaris PT Gaza Tour. Berkas kali ini merupakan yang kedua dan ketiga. Sebelumnya, tersangka Teguh Rahayu dalam sidang kasus serupa, telah divonis bersalah dan dijatuhi hukuman 1,5 tahun. “Berkas kedua dan tiga masing-maing dengan korban 15

orang. Dengan kerugian Rp 380 juta dan Rp 1,052 miliar. Berkas pertama sudah selesai, dan kini berkas kedua dan ketiga,” lanjut Ardito menyebut, tersangka dijerat Pasal 372 dan Pasal 378 KUHP tentang penipuan dan penggelapan. ■ Dijebak Diungkapkan, penipuan terjadi dengan modus menjanjikan jamaahnya pergi haji dan umroh. Korban yang berasal dari Kota Semarang dan sekitarnya yang percaya, menyerahkan sejumlah uang. Namun seiring waktu, mereka tidak diberangkatkan ke Tanah Suci, sementara uang yang disetorkan dibawa kabur.

PT Gaza Tour sebelumnya dilaporkan melakukan penipuan terhadap calon jemaah haji dan umroh hingga miliaran rupiah. Atas laporan itu, polisi berhasil meringkus tersangka Teguh di Tengerang. Tersangka dibekuk setelah dijebak satu di antara korbannya. Kasus serupa juga dilakukan CV Iqro Management dengan terdakwa, Agung Ahmad dengan empat bidang usaha, yakni haji, umroh, SPBU dan transportasi. Dalam kasus penipuan SPBU, Agung dinyatakan bersalah dan divonis 2,5 tahun penjara. Sementara kasus haji dan umroh, berkasnya sudah masuk ke penuntutan dan segera disidang. ■ rdi-Yn

■ Wakapolda Jateng Diganti

Kapolda Minta Polisi Tingkatkan Etos Kerja GERGAJI - Wakil Kepala Kepolisian Daerah (Wakpolda) Jateng, Brigjen Pol Achmad Syu krani diganti. Posisinya digantikan Brigjen Pol Panjang Yuswanto. Achmad Syukrani yang menjabat Wakapolda selama 1,5 tahun, sejak 5 Juni 2012 sampai 3 Januari 2014 kini berada di Sespim Polri. Penggantian jabatan sesuai surat telegram Kapolri nomor ST/2421/ XII/2013 tanggal 15 Desember 2013 tentang pemberhentian dari dan pengangkatan dalam jabatan di lingkungan polri. Kapolda Jateng, Irjen Pol Dwi Priyatno dalam amanatnya pada upacara sertijab Wakapolda di aula Mapolda, Jumat (3/1) mengatakan, posisi tugas dan tanggung jawab, Wakapolda merupakan jabatan strategis khususnya dalam pembinaan organisasi ke dalam. “Sesuai dengan keputusan Kapolri nomor 22 tahun 2010 tentang susunan dan tata kerja pada tingkat Polda Jateng, Wakapolda membantu Kapolda dalam pengendalian pelaksanaan tugastugas staf seluruh satuan,” kata dia. Kapolda mengingatkan kepada seluruh anggotanya dalam bertugas, agar mampu memberikan pengabdian terbaik dalam bidang tugasnya. Tugas dan pengalaman yang pernah dimiliki dalam satuan tugas dapat diimplementasikan dalam menggerakan roda organisasi, seiring tugas yang semakin berat. Kepada seluruh perwira, brigadir dan pengawai negeri sipil se-jajaran Polda Jateng, Kapolda meminta agar memberikan dukungan dan ker-

SERTIJAB : Kapolda Jateng, Irjen Pol Dwi Priyatno saat memimpin upacara sertijab Wakapolda di aula Mapolda, Jumat (3/1).■ Foto : Sunardi-Yn jasama kepada pejabat baru, sebagaimana pejabat lama. “Jadikan momentum ini untuk memacu dan meningkatkan semangat disiplin dan etos kerja dalam pelaksanaan tugas Polda Jateng dan memberikan pengabdian yang terbaik kepada masyarakat, bangsa dan negara secara profesional”, katanya. ■ Persiapan Pemilu Kepala Bidang Humas Polda Jateng, Kombes Pol Alloysius Liliek Darmanto mengatakan saat ini pihaknya segera mela-

kukan gelar operasional untuk persiapan gelaran Pemilihan Umum (Pemilu). ‘’Tentu langsung menyesuaikan dengan penugasan selanjutnya. Untuk Pak Syukrani (Wakapolda sebelumnya), sekarang bertugas di Sespim di Lembang, menjadi dosen. Promosi bintang dua,’‘ katanya. Brigjen Pol Panjang Yuswanto diketahui lahir pada 1 Juni 1956. Sebelumnya menjabat Kepala Biro Fasilitas dan Konstruksi (Faskon) Staf Sarana Prasarana Mabes Polri, sejak 23 Februari 2012. Selain itu, Panjang juga per-

nah menjabat Pamapta Polres Grobogan Jateng pada 1981, Dansat Sabhara Polres Grobogan, Penyidik Serse Resta Surakarta pada 1982, Kasat Serse Polres Klaten pada 1984, Kasubbag Gunpat Bag Dalkar Polda Jateng pada 1986. Di luar Jateng, Panjang diketahui sempat menjabat Kasat Lantas Poltabes Medan pada 1993, Kapolres Cianjur Polwil Bogor pada 1997, Kapolresta Cirebon Polwil Cirebon pada 1999, Kapoltabes Pontianak pada 2006, dan Karo Sarpras Polda Metro Jaya pada 2011. ■ rdi-Yn

6 Perwira Polda Naik Pangkat GERGAJI - Enam perwira menengah berpangkat AKBP juga mendapat pangkat Kombes. Bahkan, 2 diantaranya mendapat penghargaan sesuai dengan kriteria, Jumat (4/1) di Mapolda Jateng Jalan Pahlawan Semarng. Kapolda Jateng, Irjen Pol Dwi Priyatno memaparkan kepada seluruh anggota polisi agar mampu mengemban amanah yang telah diberikan. Tentunya dengan rasa tanggung jawab dan penuh dengan dedikasi Polri. Menurutnya, kenaikan pangkat kali ini diikuti oleh 4.168 anggota. Kenaikan pangkat ini merupakan kenaikan pangkat reguler dan kenaikan pangkat penghargaan bagi anggota berprestasi yang sudah memasuki masa pensiun. Adapun 26 anggota berpangkat Kompol naik menjadi AKBP, 15 diantaranya merupakan penghargaan. Sementara 39 anggota berpangkat AKP naik menjadi Kompol, 23 diantaranya penghargaan. 108 anggota berpangkat Iptu naik pangkat jadi AKP, 19 diantaranya penghargaan. Begitupun dengan pangkat Ipda ke Iptu, sebanyak 50 Ipda menjadi Iptu, tiga diantaranya penghargaan. Sementara pangkat Aiptu ke Ipda sebanyak 380 orang, 82 diantaranya penghargaan. Sementara pangkat Aipda ke Aiptu sebanyak 251 orang. Sedangkan pangkat Bripka

ke Aipda ada 472 orang. Dan pangkat Brigadir ke Bripka sebanyak 510 orang, 20 di antaranya penghargaan. Sementara kenaikan pangkat terbanyak yakni dari Briptu ke Brigadir, sebanyak 1739 orang. Sedangkan sisanya yakni sebanyak 587 orang Bripda naik menjadi Briptu Salah satu perwira yang naik pangkat yakni Kepala Bidang Hubungan Masyarakat (Humas) Polda Jateng, Kombes Pol A

Liliek Darmanto. Dia mengatakan, semakin besar tanggung jawab yang ditanggung, lantaran mendapat pangkat baru dalam kenaikan pangkat periode 1 Januari 2014. Liliek yang menjabat Kabid Humas Polda Jateng sejak 18 September 2013 lalu sebelumnya berpangkat Ajun Komisaris Besar Polisi (AKPB) sekarang sudah menjadi Komisaris Besar Polisi (Kombes). Dia menyebutkan, sangat

bersyukur dan tersanjung lantaran dapat menjadi perwakilan perwira menengah yang mendapat kesempatan penyematan tanda pangkat oleh Kapolda Jateng, Irjend Pol Dwi Priyatno, Selasa (31/12) lalu. “Pangkat baru, tanggung jawab juga baru dan semakin besar. Harus lebih mawas diri dan mengoreksi kinerja apa saja yang sudah dilakukan,” ungkapnya. ■ M12-Yn

UPACARA : Kepala Bidang Hubungan Masyarakat (Humas) Polda Jateng, Kombes Pol A Liliek Darmanto (paling kiri) bersama lima perwira lainnya mengikuti upacara penyematan kenaikan pangkat (KNP) Polri periode 1 Januari 2014 di Lapangan Mapolda Jateng. ■ Foto : Haikal-Yn


Sabtu Pon, 4 Januari 2014

Hipmi Minta Kenaikan LPG Ditinjau SEKAYU- Kebijakan kenaikan harga gas elpiji 12 kilogram yang diberlakukan oleh pemerintah dinilai sangat memberatkan masyarakat.

BATU PERTAMA: Rektor Undip prof Sudharto P Hadi bersama Manajer corporate Affair Djarum Foundation Purwono Nugroho dan dekan FT Bambang Pujianto, saat meletakkan batu pertama pembangunan gedung kampus Teknik Industri. Nurul Wakhid-rth

Pembangunan Harus Berwawasan Lingkungan TEMBALANG- Seiring dengan isu pemanasan global dewasa ini, pembangunan gedung semestinya harus berwawasan lingkungan. Hal itu diungkapkan Rektor Undip Prof Sudharto P Hadi pada peletakan batu pertama pembangunan Gedung Jurusan Teknik Industri Jumat (3/1) pagi di Kampus Fakultas Teknik Undip Tembalang. Menurutnya, kondisi perubahan iklim dewasa ini yang sangat menghawatirkan. “Ini harus kita respon dengan penataan lingkungan dengan baik. Penataan lingkungan hendaknya tidak hanya pada ruang terbuka namun juga sejak awal Pembangunan gedung haruslah berwawasan

lingkungan,” terangnya. Dijelaskan, Undip sudah memulai proses pembangunan gedungg yang berwawasan lingkungan. Dari sekitar 185 hektar lahan yang dimiliki, ada sekitar 60 persen area terbangun dan masih ada 40 persen ruang terbuka. Undip sendiri sudah melakukan penghijauan di area ter buka dan terbangun sudah berjalan tiga tahun terakhir ini. Rektor berharap akademisi tidak hanya pandai berbicara di luar namun juga bisa mempraktikkannya di lingkungan kampus sendiri de-ngan mewujudkan kampus hijau. “Dengan adanya Gedung yang berwawasan lingkungan tentunya diharapkan mampu

menciptakan kawasan kampus yang berwawasan lingkungan pula,” imbuhnya Dekan Fakultas Teknik Bambang Pujianto mengatakan bahwa Gedung Jurusan Teknik Industri yang merupakan bantuan dari Djarum Foundation. Pembangunan sarana belajar ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas kegiatan belajar mengajar mahasiswa. Ditambahkan, proses pembangunan memakan waktu sekitar 5-7 bulan. Dengan demikian, di tahun ini pula, gedung tersebut sudah dapat digunakan oleh mahasiswa baru 2014/2015. Hid-rth

Dosen IAIN Wajib Ngantor 7,5 jam /hari NGALIYAN- Dosen harus memiliki kedisiplinan dalam mendidik mahasiswa salah satunya dengan memenuhi kewajiban ngantor sekurangnya 7,5 jam per hari. Pesan itu disampaikan Rektor IAIN Walisongo Prof Muhibbin pada saat upacara hari kelahiran Milad Kemenag RI, pada Jumat, (3/1) di lapangan upacara Rektorat IAIN Walisongo. Menurutnya, seluruh civitas akademika harus terus me negaskan kedisiplinan jam kerja bagi pegawai maupun dosen. “Ini dalam rangka menegakkan kedisiplinan dan memaksimalkan pelayanan kepa-

da masyarakat terutama mahasiswa,” terangnya. Dijelaskan, jam kerja PNS bagi pegawai dan dosen sebanyak 7,5 jam per hari, dimana untuk Senin-Kamis masuk pukul 07.30 - 16.00 WIB, istirahat satu jam. Sedangkan hari Jumat masuk 07.30 dan pulang 16.30 WIB. Menurutnya, kedisiplinan jam kerja ini merupakan upaya Kemenag untuk mewujudkan aparatur yang amanah, jujur, profesional dan mengedepankan masyarakat. Peraturan ini memang baru berlaku sejak tahun 2014 ini melalui Keputusan Dirjend no 2 tahun 2013

tentang disiplin kehadiran dosen di lingkungan Perguruan Tinggi Agama dan PP No 35 tahun 2010 kedisiplinan pegawai. “Jika ada PNS yang melanggar aturan yang sudah berlaku, yakni tidak masuk sebanyak 48 jam/tahun tanpa keterangan, akan dikeluarkan dari jabatannya sebagai Pegawai Negeri Sipil (PNS),” tegasnya. Dia menambahkan, peraturan dibuat untuk menciptakan kampus yang bersih serta mengutamakan dan meningkatkan pelayanan terhadap mahasiswa.■ Hid-rth

PENGHARGAAN: Rektor IAIN Walisongo Prof Muhibbin menyerahkan penghargaan bagi karyawan dan dosen berprestasi dalam bidang masing-masing di sela upacara Milad Kemenag RI, Jumat (3/1).■ Foto: Nurul Wakhid

Karenanya, kebijakan terkait bidang kebutuhan pokok itu perlu ditinjau ulang. Ketua Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi) Jawa Tengah, Dede Indra Permana Sudiro melalui rilisnya, Jumat (3/1) mengungkapkan, kebijakan pemerintah menaikkan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) premium dari Rp 4.500 menjadi Rp 6.500 yang dilakukan 2013 lalu dinilai cukup memberatkan masyarakat, terutama masyarakat kecil. “Hipmi meminta pemerintah meninjau ulang Kenaikan harga gas elpiji yang sudah ditetapkan PT Pertamina (Persero). Kalau pun kebijakan menaikkan harga adalah kebijakan yang harus diambil, sebaiknya tingkat kenaikan tidak secara frontal langsung tinggi, melainkan secara bertahap,” ungkapnya. Selain itu, imbuh dia, kalau hasil rekomendasi Badan Pemeriksa Keuangan RI dalam laporan hasil pemeriksaan pada Februari 2013, Pertamina menanggung kerugian atas bisnis non subsidi selama tahun 2011 hingga Oktober 2012 sebesar Rp 7,73 triliun. Hal itu dapat dianggap menyebabkan kerugian Negara, sebaiknya tidak dijadikan alasan utama untuk menaikkan harga gas elpiji 12 kg. Pasalnya, bisa saja kerugian bisnis elpiji non subsidi, bukan hanya karena harga sebelumnya jauh di bawah harga pokok penjualan. “Kepada rekan-rekan pengusaha yang produksi usahanya memanfaatkan gas elpiji, dihimbau untuk tidak menaikkan harga barang hasil produksinya, melampaui kemampuan daya beli masyara-

kat,’‘ tandasnya. ■ Parah Dede menambahkan, kenaikan harga yang dilakukan berimbas pada kenaikan semua kebutuhan pokok hidup masyarakat. Bahkan, kebijakan yang diberlakukan menjadi bukti pemerintah sebenarnya tidak memiliki komitmen dalam menyejahterakan masyarakat. “Parahnya, belum pulih benar luka menganga yang ada, PT Pertamina (Persero) menaik kan harga gas elpiji 12 kilogram yang diberlakukan per 1 Januari 2014 lalu. Yang lebih parah, angka kenaikan cukup tinggi yakni sebesar Rp 3.959 per kg,” tambahnya. Kenaikan, tentu berpengaruh besar pada harga lain, terutama yang menyangkut harga kebutuhan pokok masyarakat. “Kami meyakini, untuk mensiasati agar usaha tidak merugi akibat kenaikan tersebut, kami yakin pengusaha akan menghitung ulang biaya produksi dan harga jual barang di pasaran,” ungkapnya. Sementara itu, PT Pertamina (Persero) memutuskan untuk menaikkan harga Elpiji non subsidi kemasan 12 kg per 1 Januari 2014. Alasannya, akibat tingginya harga pokok LPG di pasar dan turunnya nilai tukar rupiah yang menyebabkan kerugian perusahaan semakin besar. Vice President Corporate Communication Pertamina Ali Mundakir mengemukakan, terhitung mulai tanggal 1 Januari 2014 pukul 00.00 Pertamina memberlakukan harga baru Elpiji non subsidi kemasan 12kg

Dede Indra Permana Sudiro secara serentak di seluruh Indonesia dengan rata-rata kenaikan di tingkat konsumen sebesar Rp3.959 per kg. ‘’Besaran kenaikan ditingkat konsumen akan bervariasi berdasar kan jarak SPBBE ke titik serah (supply point). Dengan kenaikan inipun, Pertamina masih jual rugi kepada konsumen Elpiji non subsidi kemasan 12kg sebesar Rp 2.100,-/kg,” tuturnya. Terkait dengan kekhawatiran kenaikan harga Elpiji non subsidi kemasan 12kg akan memicu migrasi konsumen ke LPG 3 kg, Ali mengatakan Pertamina saat ini telah mengembangkan sistem monitoring penyaluran LPG 3kg (SIMOL3K), yang diimplementasikan secara bertahap di seluruh Indonesia mulai bulan Desember 2013. Dengan adanya sistem ini, Pertamina akan dapat memonitor penyaluran LPG 3kg hingga level Pangkalan berdasarkan alokasi daerahnya. “Namun demikian, dukungan Pemerintah tetap diharapkan melalui penerapan sistem distribusi tertutup LPG 3kg serta penerbitan ketentuan yang membatasi jenis konsumen yang berhak untuk menggunakan LPG 3 kg,” tegas Ali.■ lek-rth

SMK Al Hidayah Studi Banding ke Udinus PINDRIKAN KIDUL- Untuk memperkenalkan bidang Teknologi Informasi (IT), puluhan siswa SMK Al Hidayah Brebes memilih untuk mengunjungi Kampus Universitas Dian Nuswantoro (Udinus), Kamis (2/1). Wakasek Kesiswaan SMK Al Hidayah Maslihah, kunjungan ini untuk mendapatkan gambaran mengenai jurusan IT yang ada di perguruan tinggi. Hal ini didorong keberadaan Jurusan Teknik Komputer dan Jaringan di sekolahnya. “Udinus sengaja kami pilih, karena di kampus ini bukannya tempat menimba ilmu, tapi juga sebagai universitas favorit yang menyediakan banyak keahlian untuk para mahasiswanya,” ujar Maslihah. Dijelaskan, tidak hanya mengajak 70 siswa jurusan TKJ ikut serta, beberapa guru juga diajak agar mendapatkan informasi layak terkait IT. Tujuan studi banding ke Fakultas Ilmu Komputer (FIK), juga diyakini akan semakin membuka pemahaman siswa akan bidang kerja ini. Ditambahkan, pihaknya sengaja memberikan pengetahuan yang lebih dini pada siswanya tentang dunia perkuliahan. Dengan demikian saat kelas 3 nanti, siswa dapat lebih fokus dengan ujian nasional dan sudah yakin akan memilih perguruan tinggi mana yang akan dituju.

STUDI BANDING: Sekretaris Dekan FIK Udinus Ayu Pertiwi menerima cinderamata dari Wakasek SMK Al Hidayah Brebes Maslihah usai melakukan studi banding di kampus tersebut. ■ Foto: Nurul Wakhid-rth “Dengan tahu perkuliahan yang tepat untuk siswa TKJ yang ingin melanjutkan jenjang pendidikan yang lebih tinggi, saya yakin anak-anak akan lebih mantab mengambil TKJ di bangku SMK,” tukasnya didampingi Ketua Jurusan TKJ Zainal, guru TKJ Ulfa dan Humas SMK Al Hidayah Agus Riyanto. Sekretaris Dekan FIK Udinus Ayu Pertiwi mengakui jika kunjungan ini akan memiliki manfaat besar bagi kedua belah

pihak. Pasalnya sekolah juga membutuhkan informasi jenjang kuliah lebih tinggi, sedangkan bagi perguruan tinggi, SMK merupakan sumber calon mahasiswa berpotensi. Pihaknya banyak menjelaskan mengenai SIADIN (Sistem Akademik Dian Nuswantoro) serta berbagai fasilitas dan laboratorium yang ada. Ditambahkan, beberapa prestasi yang diraih mahasiswa Udinus terutama yang terkait dengan bidang IT.■ Hid-rth

Dewan Pertimbangan Unnes Harus Lebih Optimal SAMPANGAN- Dewan Pertimbangan Universitas Negeri Semarang (Unnes) diharapkan lebih optimal dalam menjalankan fungsi dan perannya untuk memberikan pertimbangan non-akademis kepada pengelola universitas ini. Harapan tersebut mengemukaka dalam refleksi akhir tahun Dewan Pertimbangan bersama jajaran pemimpin Unnes, Kamis (2/1), di rumah dinas kompleks kampus Kelud yang dibuka Rektor Unnes Prof Fathur Rokhman dan dihadiri tiga mantan rektor yakni Prof Retmono, Prof Rasdi Ekosiswoyo, dan Prof AT Soegito serta para pembantu rektor, dekan, dan kepala biro. Mengawali diskusi, Sekretaris Dewan Pertimbangan Prof Maman Rahman menyebut

jika dewan juga diharapkan juga tidak dibebani pada urusan operasional keuangan. “Berdasarkan statuta, keanggotaan Dewan Pertimbangan tujuh orang yang antara lain terdiri atas tokoh masyarakat, tokoh pendidikan, dan alumni,” katanya. ■ Sulit Komunikasi Mantan Direktur Pascasarjana Unnes kemudian mengungkapkan, selama ini sudah beberapa kali Dewan Pertimbangan bertemu dengan pucuk pimpinan Unnes untuk memberikan masukan. Dijelaskan, ada pertemuan 26 September lalu misalnya, disepakati untuk setengah tahun pertama menggeber citra Unnes lewat berbagai publikasi.

Selain itu, mendekatkan diri pada mahasiswa yang berasal dari keluarga kurang mampu secara ekonomi. Tidak hanya dengan pengoptimalan pemberian beasiswa Bidikmisi, tapi juga lewat beasiswa dana setia kawan “Sempat berjalan, terhimpun, dan tersalurkan, namun belakangan makin seret,” katanya. Sulitnya komunikasi di antara anggota Dewan Pertimbangan karena kesibukan masingmasing anggota, juga menjadi bahasa lainnya. Bahkan pada beberapa kali ada inisiasi pertemuan, tapi hampir selalu terbentur pada kesibukan masingmasing anggota sehingga dalam beberapa program belum bisa berjalan dengan optimal.

Terhadap kondisi tersebut, para mantan rektor berharap Dewan Pertimbangan bisa lebih optimal dalam menjalankan fungsi pertimbangan nonakademis. Diharapkan mereka tidak mengurus operasional, apalagi keuangan. “Kalau memang ada hambatan, yang tidak optimal ya dioptimalkan, kalau strukturnya tidak efektif, ya direstrukturisasi,” kata Prof Rasdi menyarankan. Menanggapi hal tersebut, Rektor Prof Fathur Rokhman berjanji untuk memfasilitasi restruturisasi Dewan Pertimbangan dan Dewan Penyantun de -ngan cara yang santun. Dia juga mengharapkan semua mantan rektor masuk dalam dewan tersebut.■ Hid-rth

REFLEKSI : Rektor Unnes Prof Fathur Rokhman saat memimpin refleksi akhir tahun Dewan Pertimbangan bersama jajaran pemimpin Unnes di rumah dinas Rektor. ■ Foto: Nurul Wakhid-rth


Sabtu Pon, 4 Januari 2014

Wisuda TPQ Kota Semarang WISUDA Taman Pendidikan Alquran (TPQ) se-Kota Semarang, digelar Minggu (5/1) di Gelanggang Olah Raga (GOR) Satria, Jalan Satria Raya, Semarang. Kegiatan yang digelar Badan Koordinasi Taman Pendidikan Al-Qur’an (Badko TPQ) Kota Semarang itu, direncanakan dihadiri Walikota Semarang, Hendrar Prihadi. ■ lek-die

Pelatihan DPD HWK Gratis DPD Himpunan Wanita Karya (HWK) Provinsi Jawa Tengah menggelar pelatihan sulam pita, rajut, dan sulam sisir. Pelatihan yang digelar gratis itu berlangsung Rabu dan Kamis (8-9/1) mulai pukul 08.30 hingga 12.00 WIB di Wisma Karya, Jalan Kiai Saleh No 1, Semarang. Pendaftaran peserta ditutup Sabtu (4/1). Info lanjut hubungi Endang (08156649219). ■ lek-die

Festival Imlek di Sri Ratu SWALAYAN Sri Ratu Jalan Pemuda bekerja sama dengan Aan Entertainment menggelar ‘Festival Imlek 2014’. Kegiatan seperti pameran multiproduk, bazar kuliner, aneka lomba, dan hiburan, dilaksanakan 16 Januari hingga 14 Februari mendatang. Informasi stan hubungi Iwan (024-70221291, 089622290197). ■ lek-die

Puisi Cinta di Sanutoke TIGA penyair Kendal akan membaca puisi di Kedai Kopi Sanutoke, Jalan Tusam Timur, Banyumanik, Semarang, Sabtu (4/1) mulai pukul 19.00 WIB. Ketiganya Kelana Siwi, Bahrul Ulum, dan Slamet Priyatinakan tampil pada acara bertajuk Pamflet Merah Biru Cinta. Acara dimeriahkan musik pengantar dari Brigade 0658/Lestra.■ lek-die

Maulid Nabi Muhammad TAKMIR Masjid Agung Semarang menyelenggarakan pembacaan Maulid Nabi, Jumat 3 hingga 14 Januari pukul 16.00 WIB. Kegiatan, digelar di Serambi Masjid Agung Semarang. Acara dimeriahkan hadrah Ar Rijal MAS yang dipimpin Ustadz Choirul Amin. ■ lek-die

Berburu....(Sambungan hlm 17) Sekilas, barang-barang yang diperdagangkan itu mulai dari sepatu, mainan anak-anak, sandal, pakaian, jam tangan, sabuk, pernak-pernik aksesoris dan lain-lain. Harganya pun bisa bersaing dibanding yang dijual di toko-toko. Menurut salah satu pedagang, Mahfud (35), pasar kaget ini memang baru beberapa tahun ter-akhir muncul secara alami. Dulu, katanya, pedagang yang berjual-an di depan Masjid Raya Baiturrahman usai shalat jumat, hanya satu dua orang. ‘’Lama-lama jumlah pedagang malah menjadi 25 orang. Barang dagangan yang dijual pun cukup lengkap, seperti layaknya pasar lain,’‘ ungkap ayah tiga anak ini, Jumat (3/1). Dikatakan Mahfud, pasar kaget ini memang digelar tiap selesai shalat jumat, dan omsetnya bisa mencapai Rp 1 juta tiap pedagang. ‘’Alhamdulillah, saya bisa jualan di sini. Untungnya ya lumayan bisa sekitar Rp 1 juta sekali datang,’‘ ujar warga asal Mragen ini. ■ Murah Hal senada juga dikatakan Toni (40). Menurut pengidola Gus Dur ini, barang-barang yang dijual di pasar kaget ini cukup bagus dan murah, serta hampir sama kualitasnya dengan yang dijual di tempat lain.

Diduga...(Sambungan hlm 17) pemberian efek jera atas tindakan yang dilakukan orangtua,’‘ ungkapnya. Hening menjelaskan, selain di Kota Semarang terkait kekerasan, sekarang di mana-mana juga mengalami kenaikan. Namun, katanya lagi, dari seluruh pemberitaan harus diakui terjadi kenaikan. ‘’Yang banyak melakukan orang tua. Terparah di Riau. Namun, di Kota Semarang ini,

Surat...... (Sambungan hlm 17) lapor, rencananya minggu depan baru akan dipanggil. ‘’Minggu depan kami kirimkan surat pemanggilan sebagai terlapor. Akan kami selidiki lebih lanjut dan periksa keterangan keduanya,’‘ terang Wika. Diketahui, SAN merupakan pegawai Pengadilan Negeri (PN) Kota Semarang. Hal ini dibenarkan Humas PN Semarang, Togar, saat dihubungi Wawasan. ■ Kabag Keuangan Togar menyebutkan, nama SAN termasuk sebagai Kepala Bagian (Kabag) Keuangan. Namun, pihaknya tidak tahu menahu, jika SAN terlibat dalam kasus penipuan CPNS. ‘’Memang betul, SAN Kabag Keuangan di PN Semarang. Tetapi, kami tidak mengetahui sangkut paut beliau dengan kasus yang dilaporkan ke Pol-

‘’Memang, untuk barang bermerk susah ditemukan. Tapi untuk kelas barang-barang asal Bandung dan Tanah Abang Jakarta, seperti bordir cukup banyak dijual di sini,’‘ terangnya. Toni menambahkan, dalam sekali berjualan mampu mengantongi pendapatan kotor sekitar Rp 700 ribu. ‘’Lumayan lah, kalau jualan di sini. Apalagi masjidnya selalu ramai,’‘ akunya. Terpisah, salah satu pengurus Masjid Raya Baiturrahman Achyani menjelaskan, fenomena pasar kaget ini kerap menjadi alternatif belanja tak terduga bagi orang-orang yang melintas atau usai melaksanakan shalat di masjid. ‘’Maka, pasar yang yang muncul secara tiba-tiba ini, merupakan satu peluang usaha yang menjanjikan bagi pemula. Sementara untuk biaya sewa, sebaiknya tak perlu dipublikasikan, tidak etis dibicarakan,’‘ bebernya. Lebih jauh dia menambahkan, selama ini para pedagang hanya diminta untuk mentaati tempat berjualan, agar tidak menganggu ketertiban. Menurutnya, pola ini telah dikomunikasikan dengan cara kekeluargaan. ‘’Apalagi produk yang ditawarkan, memang tidak bermutu tinggi, tapi dengan harga yang menurut saya sangat murah dan cukup layak untuk dipergunakan sehari-hari,’‘ pungkasnya. ■ M.11-die bisa menjadi isu darurat seperti yang terjadi dalam skala nasional,’‘ ungkapnya. Tahun 2013, imbuh dia, isu darurat asusila meningkat, kekerasan terhadap fisik mental meningkat. ‘’Harus ada pencegahan, yang harus segera dipikir yakni pencegahan. Pencegahan penting, dan di provinsi ini sudah mulai dikembangkan pelatihan terkait pengasuhan anak,’‘ tambahnya. ■ lek-die restabes, karena itu urusan pribadi SAN,’‘ tegasnya. Seperti diberitakan sebelumnya, RM menipu DN (34), warga Sukorejo, Gajahmungkur, dengan meminta membayar Rp 50 juta sebagai pelicin untuk lolos dalam seleksi CPNS. Sedianya, RM meminta kepada korban uang senilai Rp 200 juta. Namun, DN baru bisa memberikan Rp 50 juta dan sisanya akan dilunasi apabila DN sudah diterima sebagai PNS. Sedangkan SAN warga Jalan Abdulrahman Saleh Semarang , menipu Soekatman (72) warga Jalan Bangau V/48 Kota Semarang untuk bisa memasukkan cucunya sebagai pegawai Kejaksaan. SAN meminta kepada Soekatman uang pelicin sebesar Rp 250 juta. Namun, Soekatman baru bisa memberikan Rp 140 juta. Kedua kasus penipuan tersebut dilaporkan, menyusul janji yang diberikan RM dan SAN tidak benar adanya. ■ M.12-die

GALERI: Prof Dr AG Soemantri SpA(K) dengan ratusan lukisan hasil karyanya di Galeri Tri Atama Anak Bangsa, Jalan Tirto Agung, Pedalangan, Banyumanik. ■ Foto: Arixc

■ Di Galeri Tri Atama Anak Bangsa

Pak Prof Tampilkan Karyanya PEDALANGAN - Keinginan mengekpresikan kerinduan kepada generasi penerus bangsa, agar mengetahui dan memelihara kebudayaan bangsa Indonesia, melandasi Prof Dr dr Agustinus Soemantri SpA(K) untuk menampilkan karya-karyanya, serta koleksi pribadinya guna pembelajaran. Guru besar ilmu kedokteran khususnya di bidang anak hematologi itu, merampungkan Galeri Tri Atama Anak Bangsa, yang akan resmi dibuka pada Sabtu (4/1) mulai pukul 19.00 WIB tersebut di Prabanata Vil-

lage, Jalan Tirto Agung, Pedalangan Semarang. Menurutnya, galeri itu dipersembahkan kepada masyarakat yang ingin belajar secara terbuka dan gratis di sana, berisikan peninggalan nenek mo-

PDIP Lempongsari Bersih-bersih Kubur

yang bangsa Indonesia tentang keindahan dan keagungan budaya. Ia mengatakan, peninggalan itu berwujud patung semua binatang langka, rumah-rumah adat, kesenian di seluruh Indonesia, berbagai benda kerajinan tangan suku bangsa di Indonesia, serta lukisan dan tulisan karyanya sendiri. ‘’Galeri ini merupakan perwujudan mimpi saya sejak puluhan tahun silam. Lukisan-lukisan saya, nanti akan dipasang di sana tapi bergantian, karena ruangannya tidak cukup untuk memasang semua,’‘ jelas Soe-

mantri saat ditemui Kamis (2/1). Pak Prof, demikian akrab dipanggil, menyebutkan jumlah lukisannya mencapai 630 buah. Pria yang identik dengan topi pet itu mengaku, mulai gemar melukis sejak tahun 1974. Objek lukisannya bermacam-macam, mulai dari bunga, gunung, hingga abstrak. Menariknya, dalam malam pembukaan juga akan dibagikan buku kumpulan puisinya yang dicetak dalam enam bahasa. Buku setebal 384 halaman tersebut terdiri dari bahasa Indonesia, Jawa, Jepang, Cina, Inggris, dan Belanda. ■ rix-die

Guide Lawang Sewu Kenakan Busana Lurik

LEMPONGSARI - Guna mempererat tali silahturahmi antarwarga dan partai, pengurus ranting PDI Perjuangan Lempongsari, menggelar kegiatan sosial bersih-bersih TPU Lempongsari, Gajahmungkur, Minggu (5/1). Ketua Pengurus Ranting PDIP Kelurahan Lempongsari Kusmirahardjo mengungkapkan, kegiatan yang digelar mulai pukul 07.00 WIB itu, tidak hanya melibatkan pengurus ranting saja, namun juga melibatkan masyarakat Lempongsari. ‘’Kegiatan ini pasti diikuti semua pengurus ranting Lem-

pongsari. Selain itu, kita juga mengajak semua warga terlibat dalam kegiatan sosial bersih-bersih makam ini,’‘ ungkapnya. Pihaknya juga berencana mengundang calon legislatif yang dalam Pemilu 2014 mendatang maju melalui daerah pemilihan 5, Tembalang, Candisari dan Gajahmungkur. ‘’Selain bersih-bersih makam, kegiatan lainnya yakni kegiatan pengecatan tembok makam. Diharapkan juga terjadi dialog antara warga, pengurus dan Walikota serta Gubenur,’‘ tambahnya. ■ lek-die

SEKAYU - Untuk memberikan ciri tradisional Kota Semarang, guide atau pemandu wisata di objek wisata Lawang Sewu, akan mengenakan pakaian lurik, Sabtu (4/1). Manajer Museum PT KAI Sapto Hartoyo, saat dihubungi melalui telepon, Jumat (3/1) mengungkapkan, penggunaan pakaian tradisional itu menjadi salah satu ciri di objek wisata, yang setiap hari didatangi ribuan orang. Menurut dia, dengan mengenakan pakaian tradisional, bukan hanya menambah kerapian, namun juga menjadi keseragaman antara objek wisata museum,

yang merupakan bangunan bersejarah di Kota Semarang. ‘’Selain pakaian, kegiatan seni tradisional juga menjadi warna lain yang bisa menambah referensi bagi pengunjung di museum Lawang Sewu,’‘ ungkapnya. Lawang Sewu, saat musim liburan tidak hanya dikunjungi pelajar dari Kota Semarang, namun juga datang dari beberapa kota dan kabupaten, bahkan dari luar provinsi Jateng. ‘’Mengingat makin meningkatnya jumlah kunjungan, kita terus melakukan renovasi, ‘’katanya ■ lek-die

Sadis.....(Sambungan hlm 17)

kangan ini suami yang menikahinya sejak 8 tahun silam, suka mengoleksi ayam jago. Bahkan, katanya, tidak jarang sabung ayam juga dilakoni untuk mendapat uang. Saat ini kasus tersebut masih ditangani Unit Perlindungan, Perempuan, dan Anak (PPA) Polres-

tabes Semarang. Laporan tersebut sudah tercatat dalam laporan Nomor : LP/B/10/I/2013/Jateng/Res Tbs Semarang. Sementara itu, Kasat Reskrim Polrestabes Semarang AKBP Wika Hardianto SH SIK memaparkan, kasus tersebut sudah diterima laporannya, dan akan

segera dipanggil terlapor untuk menjalani pemeriksaan. Dia mengaku, belum mengetahui secara pasti motif insiden yang menimpa bocah malang itu. ‘’Belum tahu motifnya, mungkin kalau terlapor sudah kami periksa, akan kami beritahukan lebih rinci,’‘ tegasnya. ■ M.12-die

mengaku, senang bila dihubungi para wartawan kapan pun, terkait konfirmasi berita. ‘’HP saya selalu siap setiap saat. Hanya, tentu untuk konfirmasi berita, butuh waktu. Tidak mungkin tengah malam, saat itu juga saya harus menjawab pertanyaan seperti yang diinginkan kawan-kawan wartawan,’‘ jelas perwira jebolan Akpol 1988. Sosok bersahaja dan penuh dedikasi itu, terlihat pada diri pria kelahiran Surakarta, 18 Juni 1963 ini. Sebab, hampir setiap saat wartawan yang datang ke Polda Jateng, selalu dijamu dengan diberi informasi mengenai perkembangn kinerja Polri serta beberapa kejadian. Bapak dua anak yang kini tinggal di Aspol Kedungmundu, Blok C nomor 1 Sambiroto ini, juga tak jarang selalu mendapingi Kapolda Jateng

Irjen Pol Dwi Priyatno. Adapun tugas pertama yang diemban Liliek usai lulus Akpol yakni menjadi anggota di Polres Kalimantan Tengah dan Kalimantan Selatan. Menginjak tahun 1989, pria berkacamata ini menjabat Kapolsek Pulang Pisau, Kalteng. Tak lama menjadi Kapolsek, pria berpostur 170 centimeter itu menjabat Kasat Intel Polres Barabai Kalsel. Berlanjut, selama masa kedinasannya yang cukup lama, Liliek dipercaya menjadi Tenaga Pendidik SPN Banjarbaru, Kalsel. ‘’Setelah menjadi tenaga pendidik, saya melanjutkan PTIK di Jakarta pada 1996-1997. Setelah itu, saya mejabat Kabag Ops di Polres Lahat, wilayah hukum Polda Sumatera Selatan,‘’ jelasnya. Tidak berhenti di situ, di wilayah Sumatera pun dijamah-

nya. Di Palembang, Liliek menjabat Wakasat PJR dan Wakapolres Bangka, Sumatera Selatan. Pada 2003 Liliek melanjutkan Sespim. Seakan tak pernah lupa dengan masa kedinasan pertama, Liliek kembali ke Kalimantan, menjadi Kasat Intel Polda Kalsel Bagian Ekonomi. Tak lama, dia dilantik menjadi Kapolres Katingan. ‘’Setelah Kapolres, saya menjadi Kabag Bin Ops Polda Kalteng, kemudian PJS Wadirlantas Polda Kalten dan PJS SPN Tjilik Riwut, Palangkaraya,’‘ tandasnya. Barulah, pria yang kini mulai beruban itu mendapat dinas di Jawa Tengah. Selama di Polda Jateng, Liliek menjabat Wadir Pam Obvit Polda Jateng. Tepatnya pada 18 September 2013, Liliek dilantik menjadi Kabid Humas Polda. ■ M.12-die

Selama 2013, dalam sehari bisa terjadi dua kecelakaan. ‘’Sehari bisa dua-tiga kali kejadian. Dari 196 meninggal. Satu bulan 16 orang. Dua hari sekali satu orang meninggal, akibat kecelakaan di Kota Semarang,’‘ ujarnya. Sementara, tak hanya kecelakaan angka pelanggaran lalu lintas di Semarang diketahui juga tinggi. Selama tahun 2013, tercatat sebanyak 64.625 orang ditindak dan tilang. ‘’Itu belum termasuk teguran yang jumlahnya hampir sama,’‘ katanya.

siswa 10.942 orang. ‘’Tahun 2014, konsetrasi kami tetap pada anakanak dan pelajar. Mereka ratarata belum cukup umur dan belum cakap mengendarai kendaraan,’‘ jelasnya. Diungkapkannya dalam Operasi Lilin Candi selama 23 Desember sampai 1 Januari, pihaknya berhasil menindak 2.254 pelanggar. Dibanding operasi tahun sebelumnya, naik sebanyak 232 kenaikan. ‘’Teguran sebanyak 1.569. Dari 2.254 pelanggaran, yang menonjol pelanggaran tidak pakai helm 550, berboncengan lebih dari dua 288 dan melawan arus 163,’‘ katanya. Dalam Operasi Lilin Candi, di Kota Semarang terjadi 13

kasus kecelakaan. ‘’Tidak ada korban meninggal. Luka berat 4 dan luka ringan 13,’‘ imbuhnya. Evaluasi awal tahun ini, diakui Kasatlantas, secara kualitas kecelakaan turun sementara kuantitas naik. Banyaknya kecelakaan, kata dia, terjadi salah satunya karena banyaknya proyek pengerjaan jalan. ‘’Tahun 2013 banyak sarana jalan yang diperbaiki. Pihak proyek mengabaikan standar ketersedian sarana prasana di sekitarnya. Mereka tak memberikan rambu, lampu, dan kondisi jalan banyak lubang. Harapannya jalan sudah baik. Sehingga ditekan angka laka lantas,’‘ pungkasnya. ■ rdi/M.12-die

‘’Sepulang dari RS saya tanya balik. Jawabannya selalu berputar-putar. Nggak tahu kenapa suami saya jadi apatis, malah ayam jagonya yang lebih dipedulikan,’‘ keluhnya. Mei menyebutkan, bela-

Tanggung...(Sambungan hlm 17) (Kombes). Dia mengaku, sangat bersyukur dan tersanjung, lantaran dapat menjadi perwakilan perwira menengah yang mendapat kesempatan penyematan tanda pangkat oleh Kapolda Jateng, Irjend Pol Dwi Priyatno, Selasa (31/12) lalu. ‘’Pangkat baru, tanggung jawab juga baru, dan semakin besar. Harus lebih mawas diri, dan mengoreksi kinerja apa saja yang sudah dilakukan,’‘ ungkapnya. Liliek sendiri selama ini dikenal sangat dekat dengan para wartawan. Terbukti, begitu menjabat sebagai Kabid Humas Polda Jateng, dia langsung mengunjungi kantor Koran Pagi Wawasan untuk melakukan silaturahmi dengan para redaktur dan wartawan. Ia

Dua......(Sambungan hlm 17) orang,’‘ jelasnya. Menurut dia, penyebab lakalantas paling tinggi, karena pelanggaran tidak memberi tanda atau human eror. ‘’Tidak memberi tanda saat mau belok, parkir tidak pada tempatnya,’‘ kata dia di kantornya, Jumat (3/1). Diungkapkannya, kecelakaan yang terjadi 2013 turun dibanding sebelumnya. ‘’Tahun 2012 jumlah kecelakaan 1.049 kasus dengan korban meninggal dunia 176 orang, luka berat 92 dan kerugian materiil mencapai sekira Rp 1,5 miliar. Angka kecelakaan turun, tapi korban meninggal tinggi,’‘ imbuhnya didampingi Wakasatlantas, Kompol Daryoto.

■ Pelajar Menurutnya, pelanggar paling banyak pelajar 25.799 orang, swasta 24.762 orang dan maha-


Sabtu Pon, 4 Januari 2014

Makam di Depan Masjid Jami’ Attaqwa Dipersoalkan Warga KENDAL - Pembangunan makam di depan Masjid Jami’ Attaqwa, Desa Gempolsewu Kecamatan Rowosari yang diakui sejumlah takmir masjid sebagai bekas makam Wali Ki Ageng Abu Muqodim disoal warga. Pasalnya, sejak zaman dulu tak

pernah ada makam di lahan tersebut. Bahkan tempat dibangunnya makam merupakan bekas saluran air yang banyak lelenya. ‘’Warga minta makam tersebut dibongkar karena takut akan diziarahi warga dan mem-

DISOAL: Pembangunan makam di depan Masjid Jami’ Attaqwa Desa Gempolsewu, Kecamatan Rowosari, dipersoalkan warga. ■ Foto: Agus Umar/SR

bahayakan keyakinan mereka,’‘ kata sejumlah warga saat musyarawah di Masjid Jami’ Attaqwa usai shalat Jumat, Jumat (3/1). Salah satu ahli waris Wali Ki Ageng Abu Muqodim, Zaidun mengaku tidak tahu kalau di situ ada makam karena dalam sejarah Ki Ageng Abu Muqodim tidak dimakamkan di situ. “Kita tidak tahu di situ makam siapa, makanya saya heran kenapa dibangun makam di situ,” jelasnya. Hal senada juga disampaikan Supriyadi, tokoh masyarakat Desa Gempolsewu. Menurutnya, masyarakat menanyakan adanya makam di depan Masjid Jami’ Attaqwa karena sejak dirinya kecil tidak ada yang tahu di situ ada bekas makan. ’’Warga tidak tahu makam apa. Agar tidak terjadi hal-hal yang tak diinginkan makam tersebut harus dibongkar karena membahayakan keyakinan warga,’’ jelasnya.

■ Merunut Silsilah Menurut Supriyadi, warga sempat kaget dengan pembangunan makam tersebut. Dirinya meminta takmir masjid dan pihak desa mendatangkan semua tokoh masyarakat dan ahli waris untuk merunut kebenaran sejarah tersebut. Sementara Kades Gempolsewu, Heri Mardianto menjelaskan, pembangunan makam didasarkan hasil pentasuhan atau pencocokan para ulama dan diyakini lahan tersebut dulunya terdapat makam Ki Ageng Abu Muqodim yang diyakini sebagai wali sekaligus sesepuh Desa Gempolsewu. Menurut Heri, pemahaman spiritual setiap orang berbeda, namun berdasarkan penelitian yang sudah dilakukan dan juga mentasehkan silsilah yang sudah dilakukan bersama bupati lahan tersebut diyakini dahulunya makam Ki Ageng Abu Muqodim. ’’Ini keputusan takmir dan dari desa hanya melakukan pengamanan terhadap

MUSYAWARAH: sejumlah warga, tokoh masyarakat, takmir masjid dan pemerintah desa melakukan musyawarah terkait masalah pembangunan makam di depan Masjid Jami’ Attaqwa. ■ Foto: Agus Umar/SR apa yang menjadi kebijakan bupati,’’ ujar Heri. Heri menjelaskan, pembangunan makam tersebut dananya berasal dari APBD Kendal tahun 2013 senilai Rp 46 juta. Dikatakan pembangunan makam sudah direncanakan lama dengan dilakukan penelusuran sil-

silah. ’’Ya sebagai pemerintah desa kita akan menampung semua masukan masyarakat dan akan kita kumpulkan segera untuk menyelesaikan masalah makam ini,’’ ujarnya didampingi takmir masjid, Rudi Pujianto. ■ Mar/SR

■ Kasus Dana Proyek Tak Bisa dicairkan

Pecat Saja Pejabat Tak Profesional! Optimistis Elektabilitas Partai Demokrat Meningkat DEMAK - Banyaknya anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat yang terlibat tindak pidana korupsi menurut Wakil Ketua Umum DPP Partai Demokrat, Dr Hj Nurhayati Ali Assegaf MSi merupakan tanggung jawab pribadi. Sehingga diyakini elektabilitas Partai Demokrat yang sempat anjlok akan kembali naik menjelang pemilu April mendatang seiring komitmen Presiden Soesilo Bambang Yudhoyono yang juga Ketua Umum Partai Demokrat memberantas korupsi tanpa pandang bulu. Pada sosialisasi dan konsulidasi calon anggota legislatif di DPC Partai Demokrat Kabupaten Demak, Ketua Fraksi Demokrat DPR RI itu menjelaskan, komitmen Presiden SBY membe-

rantas korupsi dan mene gakan hukum di tubuh Partai Demokrat, khususnya dan negara Indonesia pada umumnya merupakan amanah partai yang wajib diamankan. ■ Semakin Pintar Menurutnya, masyarakat Indonesia yang semakin pintar telah mengerti bahwa oknum yang terlibat korupsi bukan Partai Demokrat-nya. “Toh banyak pula koruptor yang dijerat hukum berlatarbelakang parpol besar. Mereka itu semua oknum yang bertindak atas nama pri badi. Maka itu kami optimis elektabelitas Partai Demokrat akan kembali naik dengan kembalinya kepercayaan masyarakat kepada partai yang baru berumur 10 tahun ini,”

ujarnya, didampingi Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Demak, H Giyanto dan segenap fungsionaris DPC, Jumat (3/1). Maka itu pula, Nurhayati yang anggota Komisi I DPR RI tersebut optimistis dapat kembali memperoleh minimal jumlah kursi yang sama pada pemenangan Pemi lu Legislatif 2009. Yakni 148 wakil rakyat di tingkat DPR RI, serta 2.800 orang di DPRD Provinsi dan kabupaten/kota. Disebutkan pula, selain komitmen pemberantasan korupsi, keberhasilan Presiden SBY menerapkan program-program pembangunan yang prorakyat merupakan tiket melaju dan meraih suara terbanyak pada Pemilu Legislatif 2014.■ ssi/SR

KENDAL - Kasus tidak bisa dicairkannya dana proyek senilai Rp 35 miliar karena keterlambatan Surat Permohonan Membayar Langsung (SPMLS) dinilai sangat memalukan Pemkab Kendal dan menjadi preseden buruk terhadap Pemerintahan Kabupaten Kendal. ‘’Pasalnya para kontraktor sudah menyelesaikan pekerjaannya namun tidak bisa menerima haknya. Apalagi kasus ini baru kali pertama terjadi di Kendal,’‘ kata Wakil Ketua DPRD Kendal, Benny Karnadi melalui telepon selulernya, Jumat (3/1). Menurut Benny, kejadian ini sangat memalukan karena hanya karena keterlambatan SPMLS oleh dinas-dinas terkait tetapi para kontraktor menanggung getahnya. ‘’Ini harus menjadi pembelajaran dan tidak boleh terulang lagi,’’ tegasnya. Menurut Benny, pemkab tak usah menyalahkan rekanan, tetapi justru harus koreksi diri dan melakukan evaluasi terhadap semua pajabat sebagai pihak yang paling bertanggung jawab terjadinya kasus tersebut. ’’Para pejabat terkait masalah ini harus dievaluasi. Kalau perlu dicopot karena tidak bisa bekerja profesional,’’ ujar Benny. Ketua Gapensi Kendal, Akadi Adi Putra menilai semua pihak harus mengambil pelajaran terhadap kasus tersebut. Menurutnya, berkaitan dengan masalah tersebut terjadi karena tak terse-

dianya waktu yang cukup dalam melaksanakan proyek sehingga ke depan pemkab harus memberikan waktu yang ideal dalam pelaksanaan pekerjaan maupun penyelesaian administrasi. ’’Semoga tahun ini jadwal pelaksanaan pekerjaan bisa lebih awal sehingga kasus seperti ini tak terulang lagi,’’ jelasnya. Adi mengaku belum tahu total dana keseluruhan anggotanya yang tidak bisa dicairkan karena masih menghitungnya. ■ Kerugian Rp 4 Miliar Sementara Ketua Apaksindo, Siti Rohmanah mengaku akibat kejadian itu kerugian semua anggotanya mencapai Rp 4 miliar. Rohmanah menilai, pemkab seharusnya secepatnya mencairkan dana tersebut karena sudah menjadi hak kontraktor yang sudah menyelesaikan pekerjaannya seusai tender yang telah disepakati. ’’Kita tak hanya rugi Rp 4 miliar karena dananya tidak bisa cair. Sebagian anggota juga ada yang didenda sekitar Rp 30 juta. Kami hanya menuntut agar hak kami agar segera dibayar,’’ jelasnya. Seperti diberitakan diduga

Foto: Agus Umar

Benny Karnadi gara-gara terlambat mengajukan Surat Permohonan Membayar Langsung (SPMLS), dana untuk 220 proyek yang sudah dikerjakan kontraktor tak bisa dicairkan. Karena merasa sudah mengerjakan proyek tapi tidak bisa menerima haknya, membuat para kontraktor protes dan marah. Dana yang tidak bisa dicairkan mencapai Rp 35 miliar dari empat dinas, yaitu Dinas Bina Marga Pengairan Sumberdaya Air dan Mineral hampir Rp 29 milliar, sedangkan sisanya proyek di Dinas Ciptaru dan Tata ruang, Dinas Pendidikan, dan Dinas Pemuda dan Olahraga. ■ Mar/SR

Pembina Pramuka Ikuti KMD

KONSOLIDASI: Para pengurus DPP Partai Demokrat, DPD Jateng dan DPC Kabupaten Demak di bawah koordinasi Wakil Ketua Umum DPP Partai Demokrat Nurhayati menggelar konsolidasi menjelang Pemilu 2014. ■ Foto: sari jati/SR

GROBOGAN – Dalam rangka meningkatkan kualitas para anggota Pramuka, Gerakan Pramuka Kwartir Ranting (Kwarran) 11.15.12 Gabus, Grobogan menyelenggarakan Kursus Mahir Dasar (KMD), bagi pembina Pramuka, di SDN 1 Sulursari, barubaru ini. Pembukaan dilakukan Kakwarcab 11.15, H Ucek Baskoro SH dan dihadiri juga Waka Kwarcab, Dasuki SH. Dalam sambutannya, H Icek Baskoro mengatakan, pembina merupakan ujung tombak yang berhadapan langsung dengan peserta didik. Untuk itu pembina harus siap pakai, baik materi

maupun mental dalam membina anggota pramuka di setiap Gugus Depan (Gudep). “Apabila para pembina Pramuka tak siap, maka proses pendidikan karakter bangsa tidak akan tercapai. KMD dapat dipergunakan sebagai bekal dalam mendidik dan membina generasi muda baik di Gudep maupun di lingkungan masyarakat,” ujar Icek Baskoro. Apalagi, kata Icek, sekarang Pramuka merupakan ekstra wajib yang harus diikuti oleh semua siswa dan siswi dari SD hingga SMA baik negeri maupun swasta. Untuk itu, para pembina Pra-

muka harus memiliki ijazah KMD atau Kursus Mahir Lanjutan (KML). Ketua Kwarran 11.15.12 Gabus, Prawoto SPd menambahkan, KMD yang diikuti sedikit nya 61 peserta tersebut bertujuan untuk mempersiapkan calon pembina Pramuka yang memiliki watak dan karakter berbudi luhur dan siap mengabdi pada negara. ‘’Semoga para peserta dapat mengimplementasikan ilmu yang di dapat dalam KMD ini dan selanjutnya diterapkan di pangkalan masing-masing,” tambahnya. ■ K-26/SR.

Antisipasi Kerawanan Pangan, Nelayan Dibantu Beras DEMAK - Beppeluh KP Kabupaten Demak berkoordinasi Badan Ketahanan Pangan Provinsi Jateng menyalurkan bantuan beras sebanyak 7,5 ton kepada 1.066 nelayan Desa Bedono Kecamatan Sayung. Bantuan antisipasi kerawanan pangan bagi masyarakat nelayan menghadapi masa paceklik tersebut diserahkan secara simbolis oleh Bupati Drs H Moh Dachirin Said SH MSi. Kepala Bappeluh KP Kabupaten Demak Dra Hj Tri Wahyu Hapsari MSi didampingi Sekretaris, Ir H Wahyudi MP menjelaskan, bantuan logistik berupa beras tersebut diperuntukan warga korban bencana alam transien yang sifatnya mendadak.

“Sebagai contoh nelayan yang mengalami paceklik karena tak bisa melaut seiring datangnya musim gelombang tinggi, atau pun kehilangan tambak akibat tergerus abrasi dan rob. Seperti dialami warga Desa Bedono,” ujarnya, Jumat (3/1). Hadir pada kesempatan itu anggota Komisi B DPRD Jateng H Istajib, serta sejumlah kepala dinas/instansi yang tergabung dalam Tim Sistem Kewaspadaan Pangan dan Gizi. Lebih lanjut disampaikan, berdasarkan laporan dari Bulog, saat ini ketersediaan cadangan pangan untuk Kabupaten Demak cukup hingga April mendatang. Di samping pula 100 ton beras untuk ke-

perluan darurat yang siap disalurkan kepada masyarakat korban bencana alam seperti banjir, kebakaran, atau pun korban rumah roboh akibat hempasan angin puting beliung. ■ Tabah dan Tawakal Kepada warga penerima bantuan, bupati berpesan, agar mereka selalu tabah, sabar dan tawakal menerima cobaan Allah SWT lewat bencana rob, abrasi hingga gelombang laut yang sedang tinggi. “Meski jumlahnya tak seberapa, diharapkan bisa membantu meringankan beban masyarakat. Khususnya menghadapi masa paceklik selama musim gelombang

tinggi ini,” kata bupati. Sementara itu M Arief dari Kelompok Mangrove Bahari Desa Bedono mengungkapkan, banyaknya kapal besar yang menebar jaring mendekati area lepas pantai menjadikan nelayan skala kecil seperti para nelayan di Bedono kehilangan tangkapan yang menjadi mata pancaha-rian. Maka itu dia mendesak pemerintah melalui lembaga/instansi terkait seperti Dinas Kelautan dan Perikanan serta Satpol Air bisa membantu menghalau kapal-kapal besar tersebut, sehingga tidak kembali merebut sumber penghasilan nelayan kecil. ■ ssi/SR

KETAHANAN PANGAN: Bupati H Moh Dachirin Said menyerahkan bantuan beras dari Badan Ketahanan Pangan dan Bappeluh KP serta Tim Sistem Kewaspadaan Pangan dan Gizi Kabupaten Demak sebagai upaya mengantisipasi kerawanan pangan pada nelayan Desa Bedono Sayung akibat gelombang tinggi. ■ Foto: sari jati/SR


Sabtu Pon, 4 Januari 2014

■ Mundurnya Pembahasan APBD 2014

’Saya Dapat SMS Ketua DPRD Among Tamu’

Foto: dok

Mundjirin

■ Dugaan

UNGARAN - Bupati Semarang dr Mundjirin menyatakan pembahasan hasil eva- luasi gubernur atas APBD Kabupaten Semarang 2014 seharusnya sudah dibahas Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) bersama Banggar DPRD Kabupaten Semarang, 23 Desember 2013. Tapi pembahasan batal dilakukan karena peserta rapat tak kuorum menyusul banyaknya anggota Banggar DPRD yang tidak hadir. ‘’Evaluasi gubernur sudah turun 18 Desember 2013, dan diagendakan pembahasannya 23 Desember 2013. Tapi saya mendapat laporan rapat Banggar batal dilaksanakan karena tidak kuorum akibat banyak anggota dewan tak datang,’‘ kata bupati kepada wartawan, Jumat (3/1).

Bupati menyatakan, sebenarnya pihaknya berharap pembahasan evaluasi gubernur tidak mundur sampai Januari 2014 karena jabatan se- kretaris daerah (sekda) selaku Ketua TAPD akan berakhir 31 Desember 2013. Apalagi sudah banyak yang tahu jika sekda sudah purna tugas akhir Desember 2013. ‘’Saya prihatin, tapi saya tidak mengatur karena itu urusan dewan. Saya pikir sebenarnya masih ada waktu untuk membahas evaluasi gubernur sebelum sekda pensiun, tapi malah diagendakan Januari 2014. Semua kan tahu sekda pensiun akhir 2013,’‘ ungkapnya. Menurut bupati, seharusnya pembahasan evaluasi gubernur menyesuaikan jadwal yang sudah ditetapkan sehingga pembahasannya tak

terlambat. ‘’Jangan karena ada suatu kebutuhan misalnya, saya lantas minta sekda tidak pensiun dulu menunggu Banggar selesai. Semestinya kita harus memikirkan mana kepentingan yang harus didahulukan, nek koyo ngene aku yo nelangsa,’‘ katanya. ■ Jadi ’Among’ Tamu Disinggung adanya unsur kesengajaan pembahasan mundur, bupati menyatakan tidak tahu. ‘’Sengaja atau tidak saya tidak tahu. Yang jelas saya dapat SMS dari Ketua DPRD selaku Ketua Banggar, katanya saat itu Pak Ketua jadi among tamu tetangganya yang mantu,’‘ ungkapnya. Menanggapi kekhawatiran APBD 2014 tidak bisa dilaksanakan bupati menandaskan APBD tetap akan ber-

jalan dan tak mengganggu pemerintahan. Pihaknya sudah memerintahkan jika sudah ada hasil pembahasan agar langsung dikerjakan untuk mengejar ketertinggalan. ‘’Kita bisa keluarkan anggaran rutin, seperti gaji pegawai termasuk gaji dewan, apa gajinya mau ditunda ‘kan tidak. Termasuk bayar listrik, telepon dan anggaran rutin lainnya tetap bisa dicairkan, tapi untuk kunjungan kerja nanti dulu karena belum disetujui,’‘ jelasnya. Bupati menambahkan, pihaknya sudah mengusulkan Plt Sekda kepada Gubernur Jateng karena pejabat lama sudah pensiun. Namun sampai sekarang belum ada jawaban dari gubernur. ‘’Saya sudah telepon, katanya baru akan dibahas,’‘ imbuhnya.■ rbd/SR

Korupsi Dana Hibah PSISa Salatiga

Dimungkinkan Ada Tersangka Lain SALATIGA - Penyidikan kasus dugaan korupsi PSISa Salatiga yang diduga melibatkan Totok Suprapto, nampaknya akan membuka babak baru.

AMANKAN PASAR: Sejumlah Polwan Polres Semarang melakukan patroli keliling di Pasar Karangjati Kecamatan Bergas guna mengantisipasi gangguan Kamtibmas. ■ Foto: Rusmanto Budhi/SR

Polwan Amankan Toko Emas BERGAS - Polres Semarang menerjunkan lebih dari 20 polisi wanita (polwan) untuk ikut mengamankan toko emas hingga liburan perayaaan Tahun Baru 2014. Keberadaan polwan tersebut diharapkan bisa memperkuat personel dari unit lainnya yang sudah diploting untuk melakukan pengamanan wilayah. ‘’Pimpinan memerintahkan seluruh polwan harus ikut menjaga toko emas dan pasar. Pengamanan ini untuk mengantisipasi terjadinya

gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat hingga Tahun Baru nanti,’‘ kata Kapolres Semarang, AKBP Augustinus Berlianto Pangaribuan melalui Kasubag Humas Polres Semarang, AKP Endang Suprobo, ditemui di Pasar Karangjati, Kecamatan Bergas, Kabupaten Semarang, baru-baru ini. Endang mengungkapkan, beberapa Polwan disiagakan di Pasar Karangjati, Pasar Babadan, Pasar Bandarjo Ungaran, dan Pasar Bandungan. Para polwan sengaja diter-

junkan di beberapa pasar tradisional tersebut karena diprediksi akan ramai dikunjungi warga. ‘’Selain ramai dikunjungi warga, lokasi Pasar Bandarjo, Babadan dan Pasar Karangjati berada pada titik perlintasan pengguna jalan dari Semarang menuju Solo dan Yogyakarta atau arah sebaliknya. Polwan akan bergabung dengan petugas dari Polsek setempat dan Satuan Reserse dan Kriminal (Satreskrim) untuk melakukan pengamanan,’‘ jelasnya.■ rbd/SR

Perbaikan JLS Jadi Prioritas SALATIGA - Menyusul keluhan dan keresahan pengguna Jalan Lingkar Selatan (JLS) Salatiga terkait aspal yang mengelupas, tepatnya di daerah Bendosari, Argomulyo mendapat respon dari Dinas Bina Marga dan Pengelolaan Sumber Daya Air (PSDA) Kota Salatiga, selaku stakeholder terkait. Kepala Dinas Bina Marga dan Pengelolaan Sumber Daya Air (PSDA) Agung Hendratmoko mengatakan, perbaikan jalan/ aspal yang mengelupas di JLS sebenarnya telah menjadi priori-

tas permanen tahun ini. ‘’Perbaikan telh menjadi prioritas PSDA tahun 2014 ini,” kata Agung Hendratmoko didampingi Kabag Humas Pemkot, Adi Setiarso, Jumat (3/1). Hanya saja, tantaran terhalang penyusunan renaca kerja masing-masing SKPD yang masih berjalan saat ini, ditambah kegiatan awal tahun anggaran tak dapat segera cair pihaknya masih menunggu. Untuk itu, sebagai upaya darurat agar tidak menimbulkan korban jiwa atau kecelakaan,

PSDA akan melakukan pengaspalan darurat yang diperkirakan akan mulai di-kerjakan akhir bulan ini. Ditanya mengapa PSDA baru sekarang akan dilakukan perbaikan, Adi Setiarso berdalih ketahunannya baru sekarang. Padahal kerusakan telah berlangsung dari tahun 2012 dan sering pula disorot media. Terkait anggaran yang akan digunakan, Adi menyebut, dimungkinkan akan menggunakan dana cadangan yang dimiliki PSDA.■ rna/SR

Kasis Pidsus Kejaksaan Negeri (Kejari) Salatiga, Ridho Setyawan memberi sinyal kasus yang tengah ditangani Polres Salatiga dan menelan kerugian negara yang awalnya sekitar Rp 200-an juta dan setelah diaudit membengkak menjadi sekitar Rp 450 juta akan mengarah kepada tersangka baru. Ditemui di ruang kerjanya, Ridho menyebutkan ada kemungkinan ada tersangka lain selain Totok Suprapto mengingat kasus korupsi kemungkinan kecil dilakukan seorang diri. “Ada kemungkinan tersangka baru,” kata Ridho, baru-baru ini. Namun demikian, Ridho enggan menyebutkan tersangka baru yang dia maksud. Menurut dia, jika melihat fakta-fakta yang ada, penyelewenangan anggaran PSISa tahun 2010 diduga memiliki kesinambungan dengan dana mi-

lik PDAU Kota Salatiga dari tahun 2007 dengan terdakwa mantan Direktur PDAU, Adi Sutardjo serta mantan Walikota Salatiga, John Manuel Manoppo. “Jadi tak menutup kemungkinan ada tersangka baru,” paparnya. ■ Berkas Dikembalikan Sebelumnya, kata Ridho, berkas Totok Suprapto sempat dikembalikan kejaksaan kepada penyidik Tipikor Polres Salatiga. Pengembalian berkas untuk kesekian kalinya ini lantaran belum lengkapnya petunjuk jaksa. “Petunjuk kita soal persayaratan materinya belum lengkap,” tandasnya. Pengembalian berkas, tambah dia, setelah penyidik Tipikor Polres Salatiga menunggu cukup lama sinyal dari kejaksaan untuk berkas tersangka Totok Suprapto dapat ditetapkan atau dinyatakan lengkap

atau P21. Kasat Reskrim Polres Salatiga, Iptu Andy Prasetyo ditemui beberapa waktu lalu mengatakan, penetapan berkas lengkap (P21) semuanya tergantung Kejaksaan Negeri Salatiga. “Kita konsentrasi berkas Totok Suprapto, namun untuk P21 kita tunggu kejaksaan,” ungkapnya. Toto Suprapto sendiri, ketika diminta tanggapannya menyebutkan dirinya tak ingin sendiri menjadi tersangka. Kalau pun harus diseret ke pengadilan harus ada pihak lain yang turut bertanggung jawab atas aliran dana hibah PSISa 2010. Kepada Wawasan, Totok mengutarakan jika ia dipojokan sebagai satu-satunya yang bertanggung jawab tentu tak bersedia. “Saya akan mengungkapkan apa adanya, kalau sampai ke pengadilan biar pengadilan yang menentukan siapa yang bertanggung jawab. Saya juga berharap penyidik menetapkan tersangka lain mengacu pada dokumen,” tandasnya beberapa waktu lalu.■ rna/SR

Panwaslu Hentikan Dugaan Pelanggaran Kampanye UNGARAN - Panwaslu Kabupaten Semarang menghentikan penanganan laporan dugaan pelanggaran kampanye pada acara pagelaran wayang kulit di Dusun Gedangan, Desa Timpik, Kecamatan Susukan, Kabupaten Semarang. Karena Panwaslu tidak menemukan bukti kuat yang memenuhi unsur kampanye dalam acara tersebut. Ketua Panwaslu Kabupaten Semarang, Agus Riyanto mengatakan pihaknya sudah melakukan investigasi untuk mengumpulkan data. Selain itu, meminta keterangan 3 saksi dan mengundang 4 terlapor untuk dimintai keterangan. ‘’Sekcam Susukan memenuhi undangan hadir ke Kantor Panwaslu Kabupaten Semarang dan sudah memberikan keterangan yang dituangkan dalam berita acara klarifikasi. Tapi Kades Timpik dan Kadus Gedangan mangkir tak menghadiri klarifikasi, sehingga kita terpaksa meminta keterangan dengan berkunjung ke rumahnya masing-masing,’‘ ungkap-

nya, Jumat (3/1). Agus mengungkapkan, pihaknya sudah mengundang calon anggota legislatif (caleg) yang diduga melakukan pelanggaran kampanye untuk dimintai keterangan. Namun caleg bersangkutan tidak dapat hadir dengan alasan sedang umroh. ‘’Sesuai ketentuan UU No 8 Tahun 2012, batas waktu Panwaslu untuk dapat menyimpulkan adanya dugaan pelanggaran kampanye hanya lima hari,’‘ jelasnya. Agus menyatakan, Panwaslu sudah berupaya mencermati dan melakukan kajian secara mendalam menyangkut substansi kampanye di dalam acara pagelaran wayang kulit tersebut. Namun berdasarkan sejumlah data, fakta maupun keterangan yang diperoleh Panwaslu tak menemukan bukti kuat adanya penyampaian visi, misi, dan program dari peserta pemilu yang mengandung unsur kampanye. Menurut Agus, hasil koordinasi dan diskusi bersama Tim

Penegakan Hukum Terpadu (Gakkumdu) dari Kepolisian dan Kejaksaan disimpulkan kasus dugaan pelanggaran kampanye dalam acara pagelaran wayang kulit yang melibatkan kadus, kades, Sekcam Susukan, seorang caleg tak dapat ditindaklanjuti. ‘’Unsur pelanggaran kampanye belum terpenuhi, sehingga tak dapat ditindaklanjuti. Sehinggga peristiwa yang muncul dalam acara pagelaran wayang kulit belum dapat dikatakan sebagai pelanggaran kampanye,’‘ pungkasnya. Seperti diketahui, Panwaslu Kabupaten Semarang memeriksa Kadus, Kades Timpik dan Sekretaris Camat Susukan, karena mereka diduga terlibat ajang kampanye seorang caleg di Dapil 4 Kabupaten Semarang. Kampanye dikemas melalui pagelaran wayang kulit dalam rangka tasyakuran dan peresmian pembangunan jalan desa Timpik, Kecamatan Susukan, Kabupaten Semarang. ■ rbd/SR

Peserta Baru BPJS Kesehatan Mulai Mendaftar UNGARAN - Berdasarkan data Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kantor Operasional Kabupaten (KOK) Semarang di Jalan Moh Yamin Ungaran sudah ada 50 peserta baru BPJS kesehatan sejak pendaftaran dibuka 1 Januari 2014. Warga mulai mendaftar sebagai peserta baru BPJS kesehatan menyusul diberlakukannya BPJS kesehatan mulai 2014. Kepala KOK Semarang, M Farid mengatakan pihaknya telah melaksanakan program pemerintah dalam pelaksanaan BPJS kesehatan. Sehingga pelayanan Askes bagi PNS, TNI/ Polri maupun pensiunan tetap berjalan seperti biasa kendati berubah jadi BPJS kesehatan. ‘’Peserta Askes di Kabupaten Semarang yang mencapai 90 ribu secara otamatis beralih

menjadi peserta BPJS kesehatan. Bagi peserta eksjamsostek harus melakukan registrasi ulang untuk penyesuaian administrasi data, namun premi bulan sebelumnya sampai Desember 2013 yang belum terbayar harus dilunasi dulu sebelum dialihkan menjadi peserta BPJS kesehatan,’‘ jelasnya, Kamis (2/1). Menurut Farid, pihaknya telah berkoordinasi dengan PT Jamsostek pusat terkait kepesertaan BPJS kesehatan dari Jamsostek. Koordinasi itu juga menyangkut data kepesertaan yang akan dialihkan ke BPJS Kesehatan. ‘’Masyarakat umum bisa mendaftar BPJS kesehatan di KOK Semarang atau Kantor PT Askes di Jalan Moh Yamin Ungaran. Pelaksanaan BPJS

kesehatan ini bertahap sampai 2019 karena untuk menjangkau seluruh masyarakat Kabupaten Semarang tak mungkin dilaksanakan serentak, sehingga registrasi baru bagi masyarakat umum terbuka selama kurun waktu 5 tahun ke depan,’‘ katanya. ■ 38.114 Orang Terpisah, Kepala PT Jamsostek Cabang Ungaran, Yazid Muin menyebutkan jumlah peserta jaminan kesehatan yang ditanggung Jamsostek di Kabupaten Semarang mencapai 38.114 orang. ‘’Peserta jaminan kesehatan tersebut berasal dari 472 perusahaan yang ada di Kabupaten Semarang. Data itu sudah kita laporkan ke Jamsostek pusat,’‘ ujarnya. Yazid mengatakan, pihak-

nya sudah tidak lagi mengurusi masalah jaminan kesehatan peserta Jamsostek menyusul diberlakukannya BPJS kesehatan. ‘’Saat ini Jamsostek hanya mengurusi masalah jaminan ketenagakerjaan di luar jaminan kesehatan. Sebab jaminan kesehatan sudah menjadi kewenangan PT Askes yang sekarang berubah menjadi BPJS kesehatan,’‘ jelasnya. Menurut Yazid, adanya kebijakan pemerintah itu nantinya tenaga kerja akan memiliki dua kartu, yakin kartu BPJS Kesehatan dan kartu ketenagakerjaan yang dijamin oleh Jamsostek. ‘’Untuk sementara kartu Jamsostek masih berlaku hingga Maret 2014. Setelah ada kartu BPJS otomatis kartu Jamsostek untuk kesehatan tak berlaku lagi,’‘ katanya.■ rbd/SR

PENDAFTARAN: Kantor PT Askes yang juga KOK Semarang mulai menerima pendaftaran peserta baru BPJS kesehatan bagi masyarakat umum per 1 Januari 2014. ■Foto: Rusmanto Budhi/SR


Sabtu Pon, 4 Januari 2014

Jaket Batik, Tren Busana Musim Hujan KEHADIRAN musim hujan yang selalu berlangsung setiap menjelang akhir tahun, ternyata juga dapat dijadikan mode busana. Tidak hanya di luar negeri yang mengenal empat musim berbeda, dua miusim di Indonesia yakni kemarau dan hujan, dapat juga dijadikan ide tren busana.

Setidaknya itulah yang dilakukan perancang busana Melly Maulida Thalib. Musim hujan yang identik dengan cuaca dingin dan lembab, memunculkan ide segar di benaknya untuk membuat tren busana baru. “Saya membuat jaket batik lengkap dengan topi kerudung untuk menahan dari terpaan angin dan hujan,” ujarnya. Menariknya, jaket ini dikombinasikan dengan kain batik yang eksotis sehingga tetap nyaman dikenakan kaum muda. Model minimalis dengan tekukan karet berada di atas pusar, dinilainya sangat modis

dikenakan oleh anak muda gaul. ■ Anak Muda

Pemberian ban karet pada setiap ujung lengan, juga mencerminkan dinamisasi serta kreasi tiada henti. Resliting besar, juga diyakini akan menjadi pujaan anak-anak muda. “Jaket batik ini juga saya padukan motifnya dengan kain lain semacam lurik atau polkadot atau juga garis-garis agar lebih dinamis dan tidak kaku satu motif saja sehingga tidak memunculkan kesan layaknya jaket biasa,” imbuh desainer dari

Batik Jayakarta ini. Dan terbukti, jaket motif batik ini banyak diminati kaum muda terutama kaum hawa. Modelmodel cantik yang ditawarkan sangat sesuai dengan kebutuhan mereka menjadi anak gaul. “Meski bentuknya jaket, tapi tidak malu dipakai ke mall atau jalan-jalan dengan teman-teman. Beda kalau jaket biasa, kesannya kayak orang sedang sakit,” ujar Denisa Janis, se-orang mahasiswi Undip. Diakuinya, busana ini bisa saja menjadi tren di kalangan anak muda. Bahkan dari penilaiannya, jaket batik ini tidak saja bisa dikenakan saat musim hujan tapi juga musim kemarau karena modelnya yang menimalis dan tidak pengap. “Kalau jaket biasa, dikenakan di luar musim hujan pasti sumuk, kalau ini kan tetap segar karena kainnya lebih tipis. imbuh mahasiswi FH ini. ■ TREN BUSANA: Melly menunjukkan jaket batik kreasi terbarunya yang diyakini dapat menjadi tren busana anak muda di tahun 2014 ini terutama di musim hujan yang dingin dan berangin kencang. ■ Foto: Nurul Nurul Wakhid-rth Wakhid-rth

Lopen, Komunitas Mahasiswa Susur Sejarah jejak-jejak sumber daya sejarah dan budaya yang ada,” terangnya. Mereka menyusur keberadaan Mausoleum Thio Sing Liong, satu-satunya makam tionghoa yang tersisa di bilangan Jalan Sriwijaya. Selain itu juga Tangsi Militer Mrican, bekas asrama transit bagi para pekerja migran dari seluruh Jawa yang akan dipekerjakan di perkebunanperkebunan karet di Deli, Sumatera Utara yang dikelola oleh AVROS (Afdeling Vereeniging Ruberplanters van Oostkust Sumatera). Lopen juga pernah menelisik kediaman konglomerat pertama di Asia Tenggara yakni Oei Tiong Ham Ista-na Gergaji Balekambang, Kawasan Pecinan SemaPAMERAN FOTO: Seorang pengunjung bersama dua anaknya melihat rang, Ka-wasan Kota Lama, dari dekat foto-foto Semarang lama dalam pameran Kuno Kini Nanti yang Semarang, dengan destinasi digelar Lopen Semarang di Gedung Spiegel Kota Lama beberapa waktu seperti gedung Spiegel, Gedung Borsumy, bekas Konsulat Siam, lalu. ■ Foto: Nurul Wakhid-rth TEMBALANG - Lopen Semarang, sebuah komunitas sejarah yang didirikan pada 27 Desember 2012 lalu oleh sekelompok mahasiswa Undip. Menurut Ketua

Lopen M Yogi Fajri, kata Lopen sendiri berasal dari bahasa Belanda yang berarti jalan kaki. “Kita ingin mengajak para anggota kita menelusuri kembali

Gedung Marba, Gedung PTPN dan Gedung Jiwasraya. Selain itu, mereka juga pernah menelusuri Benteng Willem I Ambarawa. “Ini merupakan salah satu pertahanan utama dan terkuat tentara kerajaan Belanda yang dibangun di Pulau Jawa danmemiliki kaitan erat dengan Semarang,” katanya.

■ Pame-

ran Sejarah Selain menelusuri jejakj e j a k warisan budaya

Superhero di Oak Tree Emerald Band. Dengan peranti akustik, band tersebut membawakan beberapa lagu yang membuat suasana lebih meriah. Duet MC Adit dan Mira juga ikut menghidupkan acara. Dengan kostum Zorro dan Sailormoon, mereka berkali-kali membuat pengunjung tergelak lewat aksinya yang kocak. Satu lagi hiburan yang menghibur pengunjung hotel di Jalan Papandayan, Palm Hills, Gajahmungkur itu adalah aksi sulap oleh Yerry Magician. Tak hanya tampil di atas panggung, dia juga mendatangi beberapa meja dan beraksi di dekat para tamu secara langsung. “Aksi Yerry terlihat membuat beberapa pengunjung terhibur lewat aksinya baik menggunakan kartu, koin, atau lainnya,” imbuhnya. Salah seorang pengunjung, Andreas mengungkapkan sangat senang dengan acara menyambut tahun baru tersebut. Apalagi, hotel juga menyediakan berbagai doorprize yang dibagikan pada mereka yang beruntung. “Saya memilih menghabiskan akhir tahun di Hotel Oak Tree Emerald bersama keluarga karena lokaKOSTUM SUPERHERO: Sejumlah superhero seperti Superman, Batman, Flash sinya yang eksotik, dekat dengan Gordon dan lain-lain ikut tampil menghibur tamu Hotel Oak Tree Emerald saat perbukitan yang masih alami,” ujarmenghabiskan malam pergantian tahun 2013 kemarin. ■ Foto: Nurul Wakhid-rth nya. ■ Hid-rth PAPANDAYAN- Sejumlah super hero yang sering menghiasai halaman komik, nampak bersliweran di Hotel Oak Tree Emerald dalam Welcoming New Year Eve Party, kemarin. Lakon dalam cerita komik seperti Superman, Flash, Batman, Catwoman dan lainnya tampil di atas panggung menghibur pengunjung. Sesekali

mere-ka bahkan ikut melayani para tamu secara langsung. “Mereka juga dengan senang hati menerima tawaran foto bersama, terutama oleh anak-anak,” ujar Public Relation Hotel Oak Tree Artika Sari. Dilangsungkan di Mahoni Ballroom bersamaan dengan gala dinner, para tamu yang menanti pergantian tahun itu dihibur oleh De Jaduls

(blusukan), Komunitas Lopen Semarang mengadakan kegiatan yang terkait dengan usaha pelestarian sumber daya sejarah dan budaya. Diskusi yang digelar di antaranya Sejarah Perkembangan Musik di gedung Sobokarti, pelestarian permainan tradisional

dengan layang-layang bersama di kampus Undip Tembalang. “Kami juga turut pada pameran sejarah tentang perkembangan kota Semarang di awal abad ke-20 bertajuk Kuno Kini Nanti pada 22-28 Agustus lalu,” imbuh Yogi. ■ Nurul Wakhid-rth


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.