WAWASAN 05 Nopember 2014

Page 1

■ Rabu Pon ■ 5 November 2014 Harga Eceran Rp 2.000 Harga Langganan Rp 50.000

TAHUN KE-29 NO: 217 TERBIT 24 HALAMAN - ISSN 0215-3203

Konflik Dualisme, DPR Belum Gajian RAKORNAS KABINET: Presiden Joko Widodo (ketiga kanan bawah), Wapres Jusuf Kalla (kedua kanan bawah) dan Mendagri Tjahjo Kumolo (kanan bawah) menyalami Kepala BIN Marciano Norman (ketiga kiri bawah) dan KSAD Jenderal TNI Gatot Nurmantyo (kedua kiri bawah) beserta sejumlah kepala BIN daerah usai acara peresmian pembukaan Rakornas Kabinet Kerja di Istana Negara, Jakarta, Selasa (4/11). ■ Foto: Antara

■ Pembunuh Ade Sara Dituntut Seumur Hidup

Syifa Pingsan di Pangkuan Ibu JAKARTA - Asyifa Ramadhani alias Syifa hanya terdiam dan tak mampu berkata-kata ketika jaksa penuntut umum menuntutnya penjara seumur hidup. SEUMUR HIDUP: Terdakwa pembunuh Ade Sara, Assyifa Ramadhani (kedua kanan) menangis di pelukan orang tuanya dan terdakwa Ahmad Imam Al-Hafitd (kiri) pada sidang di Pengadilan Negeri Jakarta, Selasa (4/11). Keduanya dituntut seumur hidup. ■ Foto: Antara

Subsidi BBM untuk Pupuk & Benih JAKARTA - Presiden Joko Widodo mengakui saat ini postur APBN sangat memberatkan pemerintah. Sebab tahun ini saja subsidi bahan bakar minyak (BBM) sebanyak Rp 330 triliun. “Inilah yang sangat memberatkan posisi anggaran kita, fiskal kita belum cukup untuk bayar utang Rp 400 triliun,” kata Jokowi di hadapan para gubernur di Istana Negara, Jakarta, Selasa (4/11). Mantan Gubernur DKI ini

mengatakan, selama lima tahun ini subsidi BBM mencapai Rp714 triliun. Sangat besar jika dibandingkan dengan subsidi kesehatan yang hanya Rp202 triliun dan infrastruktur Rp577 triliun. “Tiap hari kita membakar ini terus. Justru yang penting kesehatan dan infrastruktur kalah jauh. Ini yang harus kita ubah,” ujar Jokowi. Tetapi dengan besarnya subsidi BBM itu, yang menikmati subsidi itu justru 71 persen ada-

Dukung PPP Pemenang PTUN

lah ekonomi menengah ke atas. “Subsidi BBM untuk yang produktif. Subsidi BBM nanti akan saya arahkan ke subsidi pupuk dan benih untuk petani, infrastruktur, irigasi dan bendungan,” ucap dia. Sementara itu Menko Bidang Perekonomian, Sofyan Djalil menyatakan, pemerintah mengharapkan masyarakat dengan ekonomi atas dapat mem-

Bersambung ke hal 7 kol 1

Syifa tak beranjak dari kursi terdakwa dalam sidang kasus pembunuhan Ade Sara Angelina Suroto. Pascapembacaan tuntutan di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Selasa (4/11), jaksa dan majelis hakim meninggalkan ruangan. Namun Syifa tak beranjak dan mulai menangis sesengukan. Ibunda Syifa yang hadir dalam persidangan dengan mengenakan cadar warna hitam langsung

Bersambung ke hal 7 kol 1

JAKARTA - Sejumlah anggota Dewan Perwakilan Rakyat serta tenaga ahli dan sekretaris pribadi mengaku belum menerima gaji lengkap dengan tunjangannya. Hal ini terjadi karena alat kelengkapan dewan (AKD) belum terbentuk. Ketua DPR Setya Novanto menjanjikan masalah tersebut akan selesai secepatnya. “Ke Badan Legislasi sudah saya bikin surat. Besok (hari ini-red) rapat secepatnya,” kata Novanto di Gedung DPR, Senayan, Jakpus, Selasa (4/11). Hasil rapat Badan Legislasi itu nantinya akan dibawa ke sidang paripurna untuk disahkan. “Nanti kita bawa ke paripurna jadi bisa diselesaikan,” kata politisi Partai Golkar itu. Sebelumnya, Wakil Ketua Komisi I DPR Tantowi Yahya mengaku harus menanggung gaji para tenaga ahli dahulu untuk sementara. “Mereka ini kan dibiayai negara, jadi kabarnya gaji mereka dirapel hingga bulan Januari 2015. Terpaksa kami-kami ini yang anggota DPR incumbent menalangi dahulu,” ujar Tan-

towi di Gedung DPR RI, kemarin. Tantowi mengaku masih bisa menalangi gaji stafnya meski dirinya juga belum menerima gaji. Namun dia mengakui kantongnya terus menipis karena belum terima gaji. “Kita agak cekak juga ya, tapi bisa dimengerti karena segala sesuatu belum berjalan dengan baik, akibatnya banyak alat kelengkapan dewan yang belum terbentuk,” ujarnya. ■ Jalan Keluar Setya Novanto berharap ada jalan keluar atas munculnya dualisme di parlemen. Dalam waktu dekat akan ada hasil dari

Bersambung ke hal 7 kol 1

Akhiri Periode Buruk AMSTERDAM ­ Ajax Amsterdam akan kembali berduel mela­ wan Barcelona dalam lanjutan gameweek 4 Grup F Liga Champions. Laga antara Der Amsterdammer kontra Blau­ grana yang akan di­ helat di Ams­ terdam

Arena, Kamis (6/11) pukul 02.45 WIB. Bagi tuan rumah, kemenangan di laga ini adalah harga ma­ ti untuk menjaga kans lolos ke 16 besar. Setelah menjalani tiga laga, mereka baru me­ ngantongi dua poin dan bertengger di posi­ si ketiga. Jarak mereka dengan Barca yang berada di posisi kedua Bersambung ke hal 7 kol 1

KUDUS ­ Sesepuh Partai Persatuan Pembangunan Kiai Maimun Zubair menegaskan dualisme kepe­ ngurusan di partai berlambang kakbah tersebut bisa diselesaikan lewat Pengadilan Tata Usaha Negara. Meski saat ini kubu Romahurmuziy telah mengantongi pengesahan dari Kemen­ kumham, namun bila ada gugatan dan dime­ nangkan PTUN itulah yang mendapat legitimasi. “Apa pun hasil gugatan di PTUN nanti akan didukung, itulah nanti yang mendapat legitimasi,” ujar­ nya ditemui usai menghadiri pe­ resmian Masjid Umar Bin Khatab di kompleks Ma­ drasah Nahdlatul Ulama Ibtidaul Falah Samirejo, Dawe, Selasa (4/11). Bersambung ke hal 7 kol 1

GEBYAR

6

Digugat Suami LUDWIG Franz Willibald telah mengajukan pembatalan per­ nikahan de­ ngan Jessica Iskandar di Pe­ ngadilan Negeri Ja­ karta Sela­ tan sejak dua minggu lalu. Usai pengajuan itu, Ludwig pun kini te­ ngah tak berada di Jakarta.

Maimun Zubair Foto: Ant

Mimpi yang semula dianggap hanya sebagai bunga tidur akhirnya diyakini Ahmad Khaliman sebagai firasat buruk yang menjadi kenyataan. Putri kesayangannya, Sumarti Ningsih (23) yang menjadi TKW di Hongkong dikabarkan tewas mengenaskan akibat pembunuhan tragis. BAGI orang tua korban, Ahmad Khaliman, kematian putrinya menjadi pukulan berat. Pasalnya, Sumarti selama ini menjadi tulang punggung keluarga. Dia sering mengirimkan uang hasil jerih payahnya di Hongkong. “Saya mimpi lihat pesawat di depan rumah. Dari jendela pesawat itu saya liat anak saya. Saya baru sadar bahwa itu ternyata firasat buruk” tandas Akhmad Khaliman yang juga sebagai ketua RT di wilayahnya Desa Grumbul Banaran RT 2

Sumarti Ningsih, TKW Korban Pembunuhan Sadis

Berbekal Sertifikat DJ, Merantau ke Hongkong RW 5 Desa Gandrungmangu ini Kecamatan Gandrungmangu, Cilacap barat. Sumarti Ningsih, kata Khaliman, lahir di Bongo Tebu pada 22 April 1991. Korban sebenarnya hanya lulus Sekolah Dasar, namun sempat mengikuti kursus suster di daerah Jatinegara. Bahkan sempat bekerja di Pulau Bangka dan berpindah ke PERLIHATKAN IJAZAH: Orang tua Sumarti Ningsih di Cilacap memperlihatkan ijazah dan foto Sumarti sebelum merantau ke Hongkong. Inzet: Sumarti Ningsih. ■ Foto: Daily Mail/ant

kota lainnya. Sampai akhirnya dia menikah dengan warga Semarang secara siri dan memiliki satu anak bernama Muhammad Hafid Arnovan yang lahir pada 19 November 2009. Pada 2011 Sumarti Ningsih nekat pergi ke Hongkong melalui PT Arafah Bintang Perkasa. “Di sana selama dua tahun delapan bulan dia bekerja di Hongkong” kata Ahmad Khaliman. Setelah pulang dari Hongkong, anaknya ini tidak lantas berada di Gandrungmangu, namun memilih tinggal di Yogyakarta dan menempuh dunia baBersambung ke hal 7 kol 3


Rabu Pon, 5 November 2014

One WTC New York Dibuka Kembali NEW YORK-Lebih dari 13 tahun setelah menara World Trade Centre hancur akibat serangan 11 September, gedung baru WTC dibuka kembali. Para pekerja dari industri penerbitan raksasa, Conde Nast, mulai pindah ke gedung yang kini diberi nama One World Trade Centre untuk menempati lantai 20 hingga 44. Gedung bertingkat 104 lantai itu dibangun selama delapan tahun dengan biaya 3,8 miliar dolar AS atau sekitar Rp 31 triliun itu merupakan gedung tertinggi di Amerika Serikat. Sekitar 60% ruangannya sudah disewa dan Otorita Layanan Umum pemerintah Amerika Serikat sudah menandatangani kontrak untuk menggunakan sekitar 25.000 meter persegi. “Ruang angkasa New York City utuh kembali,” tutur Patrick Foye, Direktur Ekesekutif Port Authority yang memiliki tanah di tempat itu. Foye menambahkan bahwa gedung itu akan menjadi ‘gedung yang paling aman’ di Amerika Serikat. One WTC menjadi pusat dari lokasi kompleks WTC yang disebut dengan Ground Zero, yang juga terdiri dari dua kolam air sebagai tugu kenangan dan sebuah museum, yang diresmikan Mei tahun ini. Satu lantai akan disediakan untuk khalayak unum sebagai tempat memandang yang akan dibuka belakangan. Selain Conde Nasta, perusahaan lain yang akan berkantor di sana antara lain Kids Creative, GSA, dan juga kantor perdagangan dan budaya Tiongkok Cina yang disebut China Center. ■ bbc-Ct ONE WTC: 13 tahun setelah serangan teroris 11 September 2001, One World Trade Center di Manhattan, New York kembali dibuka untuk bisnis. ■ Foto: ap/voa

Warga Syiah Saudi ditembaki, 5 Tewas SAUDI ARABIALima orang tewas dan sembilan lainnya cedera ketika sekelompok pria bertopeng menembaki warga Islam yang sedang memperingati perayaan Syiah Asyura, lapor kantor berita pemerintah SPA. Serangan terjadi Senin malam (3/11) di kota al-Dalwah, daerah al-Ahsa, yang merupakan salah satu pusat masyarakat minoritas Syiah di Arab Saudi. Seorang juru bicara polisi mengatakan ketiga penyerang, yang bersenjatakan pistol dan senapan mesin, menembak sekelompok penduduk saat mereka meninggalkan sebuah tempat suci. “Saat sekelompok orang meninggalkan sebuah gedung, tiga pria bertopeng menembaki mereka dengan menggunakan senapan mesin dan pistol,” kata juru bicara polisi kepada SPA seperti dikutip kantor berita Reuters. Dia menambahkan penyelidikan sedang dilakukan. Milisi Sunni di negara te-

Tidak Mandi 5 Tahun, Pria Gembrot Diangkut Pakai Derek NURTIGEN - Petugas pemadam kebakaran di Kota Nurtigen, Jerman, harus menggunakan derek untuk mengeluarkan seorang pria seberat 158 kilogram yang tidak pernah mandi selama lima tahun dari apartemennya. Surat kabar the Daily Mail melaporkan, Selasa (4/11), petugas kebakaran bahkan harus memakai masker khusus supaya mereka tidak mencium bau busuk dari apartemen pria berusia 65 tahun itu. Tetangga pria itu mengira ada serangan senjata kimia ketika petugas kebakaran berpakaian lengkap dengan masker gas mendatangi apartemen itu. Petugas pemadam kebakaran mengatakan kondisi di dalam apartemen pria itu sungguh seperti ‘neraka’ karena saking baunya. “Apartemennya penuh sampah, dari mulai pizza basi di dalam kotak sampai makanan busuk. Baunya tidak bisa dilukiskan dengan kata-kata,” ujar seorang pemadam kebakaran. Mereka bahkan harus menghantam pintu apartemen pria itu untuk masuk karena di baliknya penuh dengan sampah. Pria itu ditemukan dalam keadaan sulit bernapas. Tetangga menghubungi polisi setelah mendengar ketukan minta tolong SOS dari atap apartemen. Pria itu terlalu gemuk sehingga tidak muat untuk dikeluarkan dari pintu. Petugas pemadam kebakaran akhirnya memakai derek untuk mengeluarkan pria itu dan membawanya dengan ambulans. Lelaki gembrot itu lalu mengatakan kepada petugas, dia tidak bisa mandi dan memakai baju sendiri selama lima tahun terakhir. Selama ini dia hanya memesan makanan antar. ■ mdk-Ct

ARAK POSTER: Poster cucu Nabi Muhammad, Imam Hussein diarak pada pawai Asyura di Istanbul Turki. ■ Foto: rtr/bbc tangga Irak seringkali menjadikan warga Syiah sebagai sasaran serangan, yang mereka pandang bidah, saat masa peringatan Asyura. Asyura merayakan meninggalnya Imam Hussein, cucu laki-laki Nabi Muhammad, yang dihormati umat Syiah. Sensus pemerintah Saudi tahun 2001 menyatakan terdapat sekitar sejuta warga Syiah. Tetapi diplomat Amerika Serikat di tahun 2008 memperkirakan terdapat sampai 12% umat Syiah dari keselu-

ruhan penduduk, yang sekarang berjumlah lebih 20 juta orang. ■ Di Irak Sementara itu ratusan ribu peziarah Syiah berziarah ke sebuah kota suci di Irak pada puncak perayaan keagamaan yang berlangsung selama 10 hari di tengah-tengah keamanan ketat, khawatir terjadi serangan bersifat sektarian. Upacara Asyura berlangsung jauh lebih aman di kota Karbala, 80 kilometer selatan

Baghdad, pada hari Selasa (4/11), dengan lebih dari 30 ribu tentara Irak dikerahkan untuk melindungi para jemaah itu. Ini adalah upacara Asyura pertama kali dilaksanakan semenjak kelompok ekstremis Sunni merebut sebagian besar wilayah utara dan barat Irak. Festival-festival kaum Syiah di Irak acapkali diserang oleh kelompok ekstremis Sunni, yang menganggap praktekpraktek kaum Syiah sebagai ajaran sesat. ■ bbc/voa-Ct

20 Ribu PNS Gaza Mogok Kerja GAZA CITY - Sekitar 20.000 pegawai negeri di Jalur Gaza mogok kerja, Selasa (4/11), untuk memprotes penolakan Pemerintah Persatuan Palestina membayar gaji bagi pegawai keamanan dan militer gerakan Hamas. Semua kementerian dan institusi yang dijalankan Hamas di Gaza ditutup dan dikunci kecuali sekolah-sekolah setelah aksi mogok dilakukan sebagian besar pegawai di bagian administrasi, kata seorang koresponden kantor berita AFP.

HOTSPOT

Ribuan pegawai keamanan dan militer terperangkap dalam perselisihan antara Hamas dan Fatah, dua faksi yang bersaing di Palestina, di wilayah yang dilanda perang telah tak dibayar selama beberapa bulan. Hamas merekrut lebih 40.000 orang setelah menguasai Gaza pada 2007 menyusul bentrok-bentrok berdarah dengan militan Fatah, kelompok yang dipimpin Presiden Palestina Mahmud Abbas. Tapi setelah tercapai rekon-

siliasi dengan Abbas yang mengarah kepada pembentukan Pemerintah Persatuan Nasional yang berkedudukan di Tepi Barat pada Juni tahun ini, Hamas tak lagi bertanggung jawab atas pembayaran gaji. Hamas secara teknis menyerahkan kekuasaan kepada Pemerintah Persatuan tetapi masih de facto mengendalikan Gaza. Otoritas Palestina yang berkedudukan di Tepi Barat dan dipimpin Abbas semula menolak membayar para pegawai

itu, tetapi pada Rabu sekitar 24.000 pegawai sipil Hamas menerima gaji mereka dari Pemerintah Persatuan. Lebih 16.000, semuanya berdinas di pengamanan dan militer, masih belum dibayar. Fatah dan Hamas baru-baru ini berusaha memunculkan front bersatu, yang telah menjanjikan dana senilai 5,4 miliar dolar untuk membantu merekonstruksi Gaza setelah perang selama sepekan yang menghancurkan melawan Israel. ■ afp-Ct

Aktivis Eutanasia Amerika Meninggal Dunia

Brittany Maynard menemui ajalnya hari Sabtu (1/11) di Portland, Oregon, setelah memutuskan menerima obat pembunuh dosis tinggi, tiga minggu sebelum ulang tahunnya ke-30. ■ Foto: afp

PORTLAND- Seorang perempuan AS yang sakit parah, yang menjadi aktivis utama bunuh diri bantu bagi para pasien yang tak memiliki harapan hidup lagi (Eutanasia), telah mengakhiri hidupnya sendiri. Brittany Maynard menemui ajalnya hari Sabtu (1/11) di Portland, Oregon, setelah memutuskan menerima obat pembunuh dosis tinggi, tiga minggu sebelum ulang tahunnya ke-30. Maynard didiagnosa awal tahun ini menderita penyakit kanker otak stadium tinggi dan diperkirakan hidup tak lama

lagi. Dia dan suaminya meninggalkan tempat tinggal mereka di Kalifornia, karena Oregon mengizinkan pasien yang sakit parah mengakhiri hidup mereka dengan obat bunuh diri resep dokter. Sebuah video Maynard yang diposkan online, yang mengumumkan niatnya untuk bunuh diri tanggal 1 November disaksikan jutaan pemirsa di seluruh dunia. Dia menjadi juru bicara bagi sebuah organisasi nirlaba yang mendesakkan dirancangnya undang-undang bunuh diri bantu. ■ voa-Ct

PINDAHKAN: Petugas pemadam kebakaran di Jerman memindahkan pria gembrot dari apartemennya. ■ Foto: Daily Mail

Ke Warung Naik Pesawat, Ditangkap Polisi AUSTRALIA - Pria asal Australia menurunkan sebuah pesawat terbang di jalan utama kota dan memarkirnya di tempat parkir sebuah warung makan, lalu membeli minuman. Pria 37 tahun tersebut didakwa oleh polisi membahayakan nyawa orangorang di jalanan saat ia mengendarai pesawat sepanjang jalan utama menuju ke bar itu. Menurut laporan yang dilansir mirror.co.uk, Selasa (4/11), pria itu membawa pesawat jenis Beechcraft dengan dua tempat duduk. Dia hendak kembali ke rumahnya sebelum memutuskan berhenti untuk membeli minuman. Lelaki tak disebut namanya itu menurunkan pesawat kecil tersebut ke arah jalan utama di Newman, Australia Barat, dan hendak parkir di luar Hotel Newman dan meninggalkan mesinnya tetap menyala. Pesawat kecil itu dia perlakukan seperti mobil saja. “Dia dikenakan dakwaan karena telah membahayakan orang-orang di sekitar karena membiarkan baling-baling tetap berputar,” ujar salah satu polisi setempat. Sebagai tambahan, pria tersebut tidak punya kartu identitas pilot dan petugas mengatakan pada saat kejadian, jalanan sedang ramai dengan kendaraan lain serta pejalan kaki. ■ mdk-Ct

Pesawat mampir warung di Australia. ■ Foto: Arsip Kepolisian Newman, Australia


Rabu Pon, 5 November 2014

Bikin Pupuk Organik dari Fermentasi Buah dan Rempah-rempah SOSOKNYA sangat sederhana, namun pemikiran dan ilmu yang dimilikinya serta semangat pengabdiannya patut diacungi jempol. Adalah Ahmad Fauzi Syahab, pemuda dari Desa Sunyalangu, Kecamatan Karanglewas, Kabupaten Banyumas yang mau bersusah payah menciptakan pupuk organik dari gubuk kecilnya di lahan pertanian. Selain itu ketua Forum Petani Alami Banyumas (FPAB) ini mau berbagi ilmunya kepada siapa saja, apalagi kalau sudah menyangkut pertanian. Ini selaras dengan prinsipnya bahwa siapa menguasai pangan, dia akan menguasai dunia. Kecintaannya terhadap dunia pertanian dilandasi adanya kenyataan banyaknya tanah pertanian dalam kondisi kritis akibat terus ‘dihujani’ pupuk kimia secara masif. Kondisi demikian membuat kesuburan tanah terkikis yang membuat rentan terhadap serangan hama. Kondisi inilah yang membuat Fauzi berfikir keras bagaimana meningkatkan hasil pertanian tanpa merusak tanah. Diawali dari gubuk kecil di tengah lahan pertanian yang tidak begitu luas, Fauzi meramu berbagai macam buahbuahan yang sudah masak

ditambah rempah-rempah. Menurut Fauzi, semua jenis buah mengandung nilai gizi sendiri-sendiri dan jika diramu dengan tepat, maka bisa menjadi nutrisi tanaman yang ramah lingkungan. Fauzi menjelaskan, pembuatan nutrisi tanaman ini antara lain dari buah tomat dan pepaya yang sudah matang, kemudian dicampur dengan aneka rempah seperti jinten, kadas serta kapulaga. Setelah itu, ramuan ini difermentasi selama tujuh hari. Cara menggunakan pun sangat sederhana, yaitu hanya dengan menyemprotkan cairan kepada tanaman. “Saya menyebut ini sebagai nutrisi tanaman, karena fungsinya meningkatkan daya tahan tanaman terhadap serangan hama. Dan ini merupakan nutrisi organik, jadi sama sekali tidak merusak tanah,” tuturnya.

Nutrisi tanaman ini, merupakan hasil percobaan Fauzi selama beberapa bulan di gubuk kecil yang ia sebut sebagai laboratorium pertanian. Ia meramu sendiri dan mencoba ramuan tersebut pada tanaman di ladangnya. Hasilnya, cukup menakjubkan, saat tanaman lain terserang hama, ladang milik Fauzi tetap menghijau dan justru hasil panennya melimpah. Sementara untuk pupuk tanaman, jangan ditanya, Fauzi paling anti menggunakan pupuk kimia buatan pabrik. Alhasil, ia membuat pupuk kompos sendiri. “Ladang saya kecil, tetapi cukup lengkap, dari mulai tanaman sayur, padi hingga kolam ikan dan kandang bebek di atasnya. Sehingga untuk membuat kompos sudah lengkap,” kata Fauzi. ■ Tularkan Ilmu Sarjana hukum lulusan STAIN Purwokerto yang menjadi petani organik ini tidak mau menikmati hasil temuannya sendiri. Ia selalu berbagi ilmu dengan para petani lain, terutama dengan para anak muda di desanya. Hal ini dilakukan, supaya tumbuh kesadaran petani untuk menjaga tanah dan supaya anak-anak muda tertarik terjun di bidang

pertanian. “Saya belajar ilmu nutrisi tanaman kepada seorang dosen Universitas Gadjah Mada (UGM), alm Prof Sumarno. Beliau selalu mengatakan, apapun yang kita tanam pasti membuahkan hasil, asalkan dengan kreativitas dan hal tersebut terbukti, beliau bisa menanam aneka tanaman di dekat pantai, yaitu di Pantai Pandan Simo, Yogyakarta. Ada tanaman kelengkeng, jeruk, sawo hingga padi di tepi pantai dan saya lama belajar di sana,” ujarnya. Satu hal yang selalu dipegang teguh Fauzi, ia tidak ingin membeli lahan petani, tetapi lebih memilih untuk menyewa saja. Hal ini karena, ia tidak ingin merampas lahan milik petani, sebab petani harus tetap menjadi tuan di negerinya sendiri dan bukan menjadi buruh tani. Sehingga jika suatu saat nanti mereka ingin kembali ke ladang, mereka masih mempunyai ladang dan sawah. Salah seorang petani yang pernah mengikuti pelatihan pembuatan nutrisi tanaman, Jamal Chafid mengatakan, panen tomatnya melimpah sejak menggunakan nutrisi tanaman. Biasanya tingkat kematian pohon tomat sampai 20 persen, sewaktu ia masih

Dikhawatirkan Terjadi Aksi Borong Solar PEMALANG - Penaikan harga bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi oleh pemerintah yang masih menjadi wacana, telah mendapatkan reaksi dari nelayan. Bahkan pengelola Solar Packed Dealer untuk Nelayan (SPDN) mulai ketar-ketir terjadi aksi borong solar, sebab setiap hari di muara Tanjungsari terlihat ribuan kapal bersandar, seperti Selasa kemarin (4/11). Darnyoto (45) seorang nelayan warga Kelurahan Sugihwaras, Kecamatan Pemalang menyatakan keberatan jika pemerintah menaikkan harga BBM bersubsidi khususnya solar dalam waktu dekat. Kenaikan harga solar ber-subsidi dipastikan berimbas langsung pada bertambahnya ongkos perbekalan melaut, sementara harga ikan jelas tidak akan langsung naik. Dengan harga BBM saat ini saja, ongkos perbekalan untuk sekali melaut dengan perahu jenis mini purseseine, dengan anak buah kapal sebanyak 20 orang, mencapai Rp 1,2 juta. Jika kondisi

BELI SOLAR: Setelah sempat tutup karena stok habis, SPDN Tanjungsari kembali melayani nelayan yang membutuhkan solar. ■ Foto: Probo Wirasto penangkapan sedang baik, maka bisa mendapatkan hasil antara Rp 4 hingga 5 Juta, tetapi jika sedang tidak beruntung paling banter di bawah Rp 1 Juta. Seperti saat ini dimana sedang terang bulan, bahkan hanya dapat ikan yang laku dijual Rp 100.000. ■ Aksi Borong Sementara itu Ahmad pengelola SPDN di muara Tanjungsari merasa khawatir akan terjadi aksi borong solar oleh

nelayan, sebab dengan pasokan yang saat ini ada saja jumlahnya masih jauh dari kebutuhan. Sejak adanya pengurangan subsidi sebanyak 20%, kuota yang diterima hanya 56 Kiloliter, sementara kebutuhan dalam satu bulan bisa mencapai 150 Kiloliter. Sehingga dengan demikian dipastikan setiap akhir bulan akan terjadi kekosongan stok. Jika stok di SPDN sudah habis, sementara nelayan masih membutuhkan solar, maka biasanya akan

membeli di SPBU dengan membawa surat rekomendasi. Seperti kondisi terakhir pasokan kosong sejak 27 Oktober lalu dan baru mendapatkan droping sebanyak 16.000 liter, sehingga dikhawatirkan jika nelayan tahu maka tidak menutup kemungkinan mereka akan memborong solar. Untuk itu direncanakan pengelola akan meminta bantuan pengamanan dari petugas menjelang kenaikan harga BBM diputuskan oleh pemerintah.■ Obo-Ct

Warga Belum Respon Rencana Kenaikan Harga BBM BLORA-Adanya wacana kenaikan harga BBM bersubsidi dalam waktu sepertinya tidak mendapatkan respon yang heboh oleh warga Kabupaten Blora. “Warga banyak yang sudah dengar rencana pemerintah menaikkan harga BBM, tapi di Blora masih ademadem saja,” kata M Solikin, tokoh masyarakat Cepu, Kabupaten Blora, Selasa (4/11). Andan Subiyanto, Humas Perum Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Randublatung, Blora, juga berkomentar sama terkait wacana kenaikan harga BBM, karena warga Randublatung dan desa-desa di wilayah Blora selatan tidak membicarakan soal itu. Aktivis pemerhati masalah sosial yang juga Ketua Laskar Ampera Jateng Cabang Blora, Singgih Hartono, menilai saat ini masyarakat belum terlalu fokus membicarakan rencana kenaikan harga BBM. “Isu kenaikkan BBM di Blora belum greng, masih slentang-slentingan saja,” tuturnya.

Sementara itu dari pemantauan di sejumlah SPBU di perbatasan Jateng-Jatim di Cepu, terlihat seperti biasanya tidak ada antrean mengular. SPBU di barat Cepu, yakni di Desa Sambong, Kecamatan Sambong, Blora, juga dalam kondisi normal. SPBU di Kota Blora dan sepanjang jalur tengah Blora-Purwodadi, kondisinya masih

normal, tidak terlihat ada atrean memanjang. Agen-agen travel Blora-Semarang, BloraSurabaya, dan Blora-Yogya, tarifnya juga masih normal antara Rp 55.000 sampai Rp 60.000 untuk tujuan Semarang. ■ Industri Batik Dalam pada itu Para pelaku industri usaha kecil dan menengah (IKM) di Kota Peka-

PEDAGANG PASAR: Para pedagang sayur maupun sembako di Pasar Pagi Kota Blora berjualan seperti biasanya. Saat ini yang dirasakan adanya kenaikan harga berbagai jenis cabai akibat pasokan berkurang. ■ Foto: Wahono

longan merasa akan mendapat pukulan berat jika harga BBM bersubsidi benar-benar dinaikkan. Dengan skenario kenaikan BBM bersubsidi sekitar Rp 3.000 per liter, maka mereka memperkirakan biaya produksi pada industri batik akan naik sekitar 20-35 persen. Kenaikan biaya produksi terutama terkait pada harga bahan baku seperti kain, benang dan malam (lilin) serta pewarna. Salah seorang perajin batik, Haris Riadi menuturkan, jika benar-benar terjadi kenaikan harga BBM maka akan memberatkan bagi perajin kecil seperti dirinya. Industri batik menerima multiplayer efek akibat naiknya sejumlah kebutuhan lain sebagai dampak kenaikan harga BBM tersebut. “Naiknya harga BBM membuat semua bahan baku menjadi naik, namun di sisi lain perajin batik tidak bisa serta merta menaikkan harga produk karena ketatnya persaingan usaha di bidang ini,“ katanya.■ K-9/K-28/Ct

PERTANIAN: Ahmad Fauzi Syahab (kanan) memperlihatkan tanaman cabai yang dipelihara dengan nutrisi tanaman serta pupuk organik. Tanaman cabainya tumbuh subur, buahnya banyak, dan kualitasnya bagus. ■ Foto: Hermiana E Effendi menggunakan pupuk pabrik. Namun setelah mengikuti pelatihan dan kemudian memanfaatkan pupuk organik yang dibuat sendiri, beserta dengan nutrisi tanaman, kematian pohon tomat miliknya berkurang dratis, dan dari masa tanam kemarin hingga panen, hanya 5 persen pohon yang mati. Tidak hanya, itu hasil panen juga meningkat. Jika sebelumnya untuk satu pohon menghasilkan sekitar 2 kilo-

gram, pada panen kali ini, Jamal bisa menuai hasil sampai 3-4 kilogram per pohon. “ Setelah itu pelatihan, panenan tomat saya sangat bagus kualitasnya. Kematian pohon berkurang, hasil panen lebih banyak dan daya tahannya bisa sampai 10 hari. Tidak hanya itu, biaya produksi juga lebih irit, karena saya tidak perlu lagi membeli pupuk,” kata petani dari Kecamatan Pekuncen ini. ■ Hermiana E Effendi-Ct

11.500 LKM di Jateng Belum Berbadan Hukum ■ Batas Waktu Pengurusan 8 Januari 2015 SEMARANG - Sesuai amanat UU No 1 Tahun 2013 tentang Lembaga Keuangan Mikro (LKM), seluruh LKM harus memiliki badan hukum paling lambat 8 Januari 2015 mendatang. Untuk itu Pemerintah Provinsi Jateng terus berupaya hingga akhir 2014, semua LKM telah berbadan hukum. “Bagi LKM yang belum berbadan hukum diharapkan segera beralih menjadi perseroan terbatas (PT) atau koperasi. Kita targetkan akhir 2014 ini sudah selesai semua,” kata Sekretaris Daerah Pemprov Jateng, Sri Puryono, dalam diskusi di Hotel Novotel Semarang, Selasa (4/11). Sekda mengungkapkan saat ini ada sekitar 11.500 LKM di Jateng yang hingga kini belum berbadan hukum. “Jumlahnya cukup banyak, meski sudah mengalami penurunan yang cukup signifikan, jika dibandingkan tahun 2012 lalu yang mencapai 15.560 unit,” ujarnya.

Lebih jauh, Puryono mengemukakan LKM yang ada di Jateng sebagian besar merupakan program dari pemerintah yang mendapatkan bantuan hibah untuk simpan pinjam mikro, dan bertujuan untuk membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat tidak mampu. ■ Dilarang Operasional Sementara itu Kepala OJK Regional IV Jateng dan DIY, Y Santoso Wibowo mengatakan, LKM yang belum berbadan hukum masih diberikan kesempatan hingga awal Januari mendatang. “Namun selepas itu, jika belum berbadan hukum maka mereka tidak akan diizinkan untuk beroperasi,” katanya. Peraturan tersebut diterapkan agar lebih mempermudah masyarakat mendapatkan modal usaha dengan bunga yang rendah.■ rix-Ct

GALERIA Pedagang Kecil Produktif Terima Bantuan Modal BANJARNEGARA-Sebanyak 42 orang pedagang kecil produktif di Kabupaten Banjarnegera mendapatkan bantuan modal dari Badan Amil Zakat Daerah (Bazda) yang diserahkan secara simbolis oleh Bupati Sutedjo Slamet Utomo, Selasa (4/11). “Bantuan modal ini merupakan salah satu upaya untuk mengembangkan usaha, dan mampu merekrut tenaga kerja sehingga mengurangi angka pengangguran di Banjarnegara,” kata Sutedjo yang juga sebagai ketua Bazda Banjarnegara. Bupati berpesan jangan sampai bantuan modal ini digunakan untuk kepentingan lain yang tidak bermanfaat. Bahkan jika berkembang dan mampu membawa manfaat bagi orang lain akan diberikan tambahan lagi. Masing-masing pedagang menerima bantuan sebesar Rp 1,5 juta. Neham (45) warga Desa Pagedongan salah satu penerima bantuan yang sehari-hari bekerja sebagai pendistribusi gula aren dan kelapa mengatakan sangat terbantu dengan bantuan dari Bazda tersebut. “Selama ini modal kami pas pasan, setelah dapat bantuan ini saya bisa punya gambaran untuk mengembangkan usaha yang geluti,” katanya. Sementara itu Suradi (40) pedagang mi asal Madukara lega setelah mendapatkan tambahan modal dari Bazda. ■ ST-Ct

SERAHKAN BANTUAN: Bupati Banjarnegara Sutedjo Slamet Utomo menyerahkan bantuan modal dari Bazda kepada pedagang kecil produktif. ■ Foto: Joko Santoso


Rabu Pon, 5 November 2014

Kepastian Nasib PKL NASIB pedagang kaki lima di sekitar RSUP Dr Kariadi ibarat mendayung sampan. Mereka terombang-ambing, sewaktuwaktu bisa terusir, namun belum memiliki kepastian ke mana lokasi pemindahan. Wacana pemindahan sudah berhembus lama. Bahkan beberapa kali petugas mendatangi mereka untuk mencari jalan keluar. Namun, hingga kini belum ada kepastian. Walikota belum memutuskan dari tiga alternatif yang ditawar pihak kecamatan. Cap bahwa PKL membuat kotor lingkungan, merusak estetika kota, dan mengganggu arus lalu lintas telanjur melekat. Banyak pihak membenarkan stigma tersebut, setiap kali muncul rencana penggusuran atau pemindahan PKL. Tiga alternatif tersebut adalah berjualan di atas saluran air, pindah ke kawasan Bergota, atau di tempat semula dengan penataan. Dari ketiga alternatif tersebut, pilihan tetap berjualan di tempat semula sepertinya menjadi yang lebih akomodatif. Berjualan di atas saluran melanggar ketentuan daerah soal pengairan. Pemerintah kota tidak ingin mengambil kebijakan baru yang justru menimbulkan persoalan baru. Sementara untuk pindah ke Bergota bukanlah yang diinginkan PKL. Yang menjadi alasan lokasinya jauh dari titik keramaian di sekitar RS Kariadi. Salah satu karakter PKL adalah gampang bertemu dengan pembeli. Nah, ketika menjauh dari calon pembeli, mereka bisa menderita kerugian.

Menunggu Kinerja Kabinet Kerja

K Gunawan Witjaksana

Karena itu pilihan untuk menjaga ketertiban dengan tetap berjualan di tempat semula adalah tawaran yang tepat. PKL tetap bisa dekat dengan calon pembeli, kebersihan tetap terjaga. Persoalannya, seberapa tinggi komitmen PKL dan pemerintah bisa dijalankan untuk senantiasa menjaga kebersihan, ketertiban, dan kenyamanan? Itulah persoalan yang harus dijaga bersama. Ketika pilihan sudah dijatuhkan untuk tetap bertahan di lokasi semula, para PKL harus benar-benar taat. Tidak sekadar manis di awal, tetapi ingkar di akhir. Awalnya tertib, tetapi lama-kelamaan mengabaikan komitmen. Apalagi ketika Walikota ‘’menambahkan’’ komitmen untuk berjualan dengan pembatasan waktu. Artinya pedagang PKL hanya boleh berjualan pada jam-jam yang disepakati. Itu juga harus menjadi pegangan. Sikap nguwongke memang tidak menjadi garansi membuat orang-orang memegang kesepakatan. Namun sikap aparat kecamatan dengan tidak serta merta mengusir pedagang patut diapresiasi positif. Pendekatan tersebut bisa menjadi contoh penertiban PKL di lokasi lain. Misalnya di sekitar Jalan Kartini yang telanjur menjamur dan memiliki persoalan lebih kompleks. Dialog disertai dengan tawarantawaran menjadi solusi bersama atas persoalan perkotaan. Kita sepakat membersihkan kota dari lapak-lapak kumuh yang mengganggu estetika. Kita juga sependapat penertiban PKL dibarengi dengan pemberian fasilitas-fasilitas layak. Kini kita menunggu langkah bijak dari walikota untuk mengeksekusi PKL tanpa gejolak.■

Administrator akun twitter @Triomacan2000 ditahan. Lebih asyik nonton macan benggala di Bonbin Mangkang. *** Mbah Moen: PPP yang sah yang dimenangkan PTUN. Masih panjang, PPP yang kalah siap-siap banding.

Kang Waswas

PENDIRI PEMIMPIN UMUM PEMIMPIN REDAKSI/PENANGGUNG JAWAB PEMIMPIN PERUSAHAAN WAKIL PEMIMPIN PERUSAHAAN

: Ir H Budi Santoso : Irianto Joko Moelyono : Agus Toto Widyatmoko : Sarsa Winiarsih Santoso : Djoko Sutedjo

REDAKTUR SENIOR: Sosiawan. REDAKTUR PELAKSANA: Budi Sutomo, Achmad Ris Ediyanto. KOORDINATOR LIPUTAN: Heri Suyanto. SEKRETARIS REDAKSI: Samsudin Bakrie. REDAKTUR: Eddy Tuhu PW, Adlan Heriyudi, Sosro Margono, Sucito, Kusmiyanto, Didik Saptiyono, Aman Ariyanto, Yunan Hidayat, Soetjipto, Wisnu Setiaji, Yanuar Dwi Sarjono, Sunarto, Siti Khajarwati, Rita Hidayati. Reporter: Unggul Subagyo, Sugeng Ariatmojo, Sapto Sari Jati, Felek Wahyu, Jaka Nuswantara, Nurul Wahid, Rusmanto Budi, Ernawaty, Agus Umar, Sunardi, Fitria Rahmawati, Arix Ardana. Fotografer : Weynes Furqon S. Koresponden Kedu: Tri Budi Hartoyo (Koordinator), Widyas Cahyono, Ali Subechi. Banyumas: Joko Santoso (Koordinator), Hermiana Englaningtyas, Ady Purwadi. Pekalongan : Janti Artati (Koordinator), Eko Saputro, Hadi Waluyo, Probo Wirasto. Pati : Wahono (Koordinator), Budi Santoso, Ali Bustomi. Surakarta: Tulus Premana (Koordinator), Bagus Atas Adji W, Sutyatmoko W, Suti Hapsoro. MANAJER IKLAN/PROMOSI: Heru Djatmiko. MANAJER PEMASARAN: Teguh Slamet Widodo. MANAJER TU: Yetti Ismiyati. MANAJER PENGEMBANGAN SDM: Widiyartono R KABAG KEUANGAN: Siti Aisyah. KABAG AKUNTANSI: Dwi Suparno. ALAMAT REDAKSI : Jl. Kawi No 20 Semarang - 50251, Telp (024) 8507070, Faks (024) 8502727 redaksi@koranwawasan.com ALAMAT IKLAN - PEMASARAN : Jl. Pandanaran II/10 Semarang-50241, Telp. (024) 8413528 Faks (024) 8413001 - 8313717 iklan@koranwawasan.com pemasaran@koranwawasan.com ALAMAT TATA USAHA Kompleks Pertokoan Simpang Lima Blok A/10 Semarang Telp.: (024) 8314170 Faks. (024) 8317113 REKENING BANK : PT Sarana Pariwara Semarang BII 2.018.031468 - BANK JATENG 1.034.07578.9 CIMB NIAGA 453.0100081.00.0 PENERBIT : PT Sarana Pariwara Semarang/Anggota SPS. IZIN TERBIT : SK Menpen RI No. 027/ SK/Menpen/SIUPP/A7 Tanggal 23 Januari 1986. TERBIT PERDANA : Tanggal 17 Maret 1986 DICETAK OLEH : PT TEMPRINA MEDIA GRAFIKA SEMARANG

Pilihannya tinggal dua, karena saat ini pemerintah telah tampak mulai bekerja keras, apakah DPR akan berdamai dan bekerja untuk rakyat sehingga rakyat bersimpati, atau sebaliknya rakyat menjadi antipati dengan berbagai ekses yang mungkin sulit diprediksi, bila DPR terus menerus mengakali rakyat dengan berbagai dalih yang tampak suci, meski sebenarnya penuh dengan kebohongan dan kepalsuan.

ABINET Kerja akhirnya ditetapkan, diperkenalkan, serta dilantik tanggal 27 Oktober 2014 lalu. Usai dilantik, siang harinya langsung bekerja dengan melaksanakan Sidang Kabinet Paripurna pertama, dengan tujuan mendengarkan arahan Presiden dan koordinasi. Ini penting, mengingat pengalaman lalu menunjukkan kelemahan koordinasi antar sektor, bahkan kencederungan saling sodok sering muncul ke permukaan. Karena itu, sangatlah tepat bila Presiden Jokowi menegaskan bahwa ke depan, tidak ada lagi visi Menteri. Yang ada adalah visi Presiden, sehingga bagi para Menteri yang ada hanyalah operasional Menteri untuk melaksanakan visi dan misi Presiden, karena Menteri adalah pembantu Presiden. Di sisi lain, seperti motto Presiden, kerja, kerja dan kerja, maka hendaknya berbagai hal yang berbau pencitraan diakhiri sejak masa pengenalan dengan atribut baju putih, dan baju batik, tatkala pelantikan. Selanjutnya atribut tidak boleh lagi menjadi agenda utama, melainkan kerja nyata lah di harus ditunjukkan. Berbagai koordinasi pun dilakukan, misalnya terkait pengungsi Sinabung yang sudah setahun terlantar dan akan segera direlokasi, harga BBM yang pemberian subsidinya dianggap kuang tepat sasaran, dengan program pengamanan sosialnya (social safetynet), blusukan tiga Menteri ( Perdagangan, Pertanian, dan Koperasi dan UKM) ke pasar, rencana kerjasama import minyak Government to Government (G to G) dengan pemerintah Anggola yang bisa menghemat 12 triliun/tahun, serta berbagai sektor lainnya yang telah Nampak mulai berjalan. Sayangnya, kinerja pemerintahan yang mulai dilakukan ini justru tidak diimbangi oleh mitranya DPR, yang justru disibukkan oleh konflik yang makin tidak berujung. Bila tidak segera bisa diakhiri, justru bisa menghambat kinerja pemerintah yang bermotto kerja, kerja dan kerja. Pertanyaannya, akankah pemerintahan Jokowi- JK beserta jajaran Kabinetnya bisa segera bekerja memenuhi janji janji kampanyenya, karena dari sisi Public Relations (PR ), substansi citra yang telah tumbuh dari janji adalah memberikan bukti? Bisakah DPR sebagai mitra Pemerintah menyelesaikan konfliknya melalui dialog sebagai inti Demokrasi Pancasila yang

maknanya secara substansi sebenarnya adalah saling mengalah? ■ Gebrakan Gebrakan yang dilakukan pemerintah, misalnya dengan melakukan berbagai koordinasi antar kementerian, bahkan antar Menko untuk menghilangkan ego sektoral sesuai arahan Presiden terus dilakukan. Hasilnya antara lain pengesahan ditambah rencana pemberian Kartu Indonesia Sehat dan Pintar, perubahan jam kerja di Departemen Perhubungan dan Program blusukan di Deplu. Rencana kerjasama import minyak G to G yang hemat. Demikian pula yang dilakukan berbagai kementerian lainnya, yang diharapkan hasilnya sesuai dengan visi dan misi Presiden. Yang perlu diingat oleh Presiden dan jajarannya adalah bahwa citra positif yang diberikan rakyat saat ini, dari sisi PR secara substantif harus diwujudkan dalam bentuk program yang dirasakan rakyat, meski komunikasi terus menerus juga tidak boleh ditinggalkan. Visi Trsakti Bung Karno, dengan misi Nawacita sebaiknya segera bisa dirasakan rakyat. ■ Dukungan Mitra Selain itu, hal lain yang seharusnya terjadi adalah kerja sama dengan DPR sebagai mitra pemerintah, khususnya untuk bidang legislasi, budgeting dan pengawasan. Mengingat kondisi DPR yang hingga saat ini masih terbelah dan masih belum bisa bekerja, maka yang perlu dipertanyakan adalah maukah antar dua kelompok tersebut saling mengalah? Ini perlu segera mereka lakukan, mengingat mereka selalu melakukan klaim sebagai wakil rakyat. Maka mestinya kinerjanya adalah demi rakyat. Sehingga amatlah naïf dan musykil bila ego kelompok mereka kemukakan, dan dengan dalih justifikasi (pembenaran) argumentasi mereka masing-masing yang merasa demi rakyat, dan celakanya mereka saling tuduh masingmasing lawannya sebagai penghambat. Tanpa harus malu-malu, meraka mestinya mau belajar dari DPR di era Orde Baru. Meski saat itu Golkar menguasai mayoritas tunggal (single majority), namun karena azas mu-

TAHUN 2014 sudah hampir berakhir. Biasanya di bulan-bulan akhir tahun, kita sudah diguyur hujan hampir setiap hari. Namun cuaca sekarang ini tidak bisa diprediksi. Kita masih merasakan panasnya terik matahari dan hujan yang ditunggu pun belum juga datang. Bahkan di beberapa tempat terjadi kebakaran hutan seperti di Kalimantan, Sumatera, dan di Wonogiri Jawa Tengah. Kebakaran hutan tentunya sangat merugikan bagi masyarakat. Selain asap yang mengganggu pernafasan dan ancaman merambatnya api ke daerah pemukiman penduduk, kebakaran hutan juga akan menghabiskan pepohonan dan semak-semak. Hutan di Kecamatan Selogiri, Wonogiri, telah 12 kali terbakar dalam kurun waktu satu bulan. Jika dibiarkan terjadi terus-menerus, nantinya dapat berakibat pada terjadinya banjir dan tanah longsor serta berkurangnya persediaan air tanah. Sebagai sesama warga masyarakat saya menghimbau agar kita semua waspada dan mencegah terjadinya kebakaran. Janganlah kita membuang puntung rokok yang masih menyala, matikan terlebih dahulu. Bukan hanya kebakaran hutan saja yang perlu kita waspadai, namun kebakaran dimana saja yang bisa terjadi. Jika kita akan meninggalkan rumah, pastikan kompor sudah mati dan alat-alat listrik berfungsi dengan baik. Jika tidak, lebih aman jika dimatikan saja. Selain itu ada baiknya warga masyara-

Penulis, Dosen dan Ketua Sekolah Tinggi Ilmu Komunikasi (STIKOM) Semarang.

Alamat pengiriman tulisan opini dan surat pembaca: opini@koranwawasan.com Artikel opini maksimal 5.000 karakter dan disertai foto penulis.

kat diberikan pembekalan atau pengetahuan tentang bagaimana mencegah dan menangani kebakaran yang terjadi, sebelum ditangani oleh petugas pemadam kebakaran. Jika semua pihak bekerja sama, pasti masalah dapat diatasi.■

Bersama Kita Cegah Kebakaran

syawarah dan gotong royong sebagai inti dari demokrasi Pancasila, maka PPP dan PDI sebagai minoritas pun secara proporsional diberi porsi untuk memimpin Alat Kelengkapan DPR (AKD). Demikian pula akhirnya Koalisi Kebangsaan di era SBY juga mau mengalah memberikan porsi pimpinan AKD kepada Demokrat dan koalisinya. Meski demikian, rasa optimisme tetap harus dikemukakan. Terlebih Ketua MPR menyampaikan akan menyelesaikan konflik DPR dalam waktu dua minggu. Rakyat yang makin cerdas pun tentu mengamini dan menunggu niat mulia Ketua MPR tersebut, sembari akan terus mengawasi bagaimana niat baik itu direspon oleh DPR. Berbagai gerakan, termasuk yang terjadi di Jawa Timur ( Penelpon di Bedhah Editorial MI Metro TV) yang dekat dengan mahasiswa dan mulai melihat gerakan mahasiswa yang gerah dengan DPR dengan ancaman bila perlu menduduki gedung DPR seperti tahun 1998, tentu perlu memperoleh perhatian dan tidak boleh disepelekan. Rakyat yang makin cerdas tentu akan mengawasi, apakah kinerja pemerintah yang tampak pada jalur yang benar ini didukung DPR, atau sebaliknya terkesan dihambat. Harapan rakyat tentu akan terjadi kerjasama simbiosis mutualistis antara pemerintah dengan DPR Demi rakyat, bangsa dan Negara Kesatuan Republik Indonesia. Terbantu oleh makin maksimalnya fungsi mediasi dan Advokasi dari media massa, sehingga tidak mungkin lagi menipu rakyat dengan berbagai dalil palsu seperti yang terjadi saat ini. Pilihannya tinggal dua, karena saat ini pemerintah telah tampak mulai bekerja keras, apakah DPR akan berdamai dan bekerja untuk rakyat sehingga rakyat bersimpati, atau sebaliknya rakyat menjadi antipati dengan berbagai ekses yang mungkin sulit diprediksi, bila DPR terus menerus mengakali rakyat dengan berbagai dalih yang tampak suci, meski sebenarnya penuh dengan kebohongan dan kepalsuan.■

Kristanto Kurniawan Semanggi, Pasar Kliwon, Kota Surakarta.

Bagaimana Mencegah Penyalahgunaan Alkohol Berkadar 95%? MASIH maraknya minuman keras jenis oplosan beredar di masyarakat harus disikapi secara tegas. Sebab, sudah berapa nyawa melayang akibat minum minuman jenis oplosan. Namun kenapa, seolh begitu sulit untuk memberantas atau menidak penjual minuman jenis tersebut. Minuman keras jenis oplosan merupakan “kreativitas” sejumlah orang yang secara beramairamai meramu atau mengoplos minuman keras berkadar alkohol 95% dengan serbuk suplemen atau bahan-bahan lain.. Data menunjukkan, setiap tahun belasan hingga puluhan nyawa melayang akibat menenggak minuman keras oplosan. Pada tahun 2009, 14 warga kota Semarang tewas setelah meminum miras oplosan yang dibeli di sebuah kios minuman di Jl Pemuda. Minuman oplosan tersebut terbuat dari campuran alkohol 95%, ginseng, air gula, telur, madu, dan susu. Pada tahun 2010, 63 orang tewas akibat minuman keras oplosan di sejumlah daerah, yakni Salatiga, Boyolali, Surakara, Kota Semarang, dan Kabupaten Semarang, Tahun 2011, sedikitnya 10 orang tewas akibat minuman oplosan di Kota Sema-

rang. Tahun 2012, seorang remaja di Semarang juga tewas setelah menenggak minuman oplosan. Tahun 2013 sudah terdapat 19 orang tewas akibat oplosan. Lalu sampai kapan korban tewas akan terus berjatuhan akibat minuman keras oplosan? Adakah kelalaian dari pihak-pihak tertentu, sehingga korban tewas akibat oplosan masih saja berulang. Harus diakui, memang cukup sulit untuk mencari di mana titik lemah dari penyakit masyarakat tersebut. Sebab, kebanyakan mnuman keras oplosan dibuat sendiri oleh para korbannya. Dalam arti bukan dibuat atau dioplos oleh penjual minuman. Pihak toko bahan kimia yang menjual alkohol berkadar 95%, menurut saya memang tidak bisa dipersalahkan, karena mereka pun mememiliki izin penjualan. Yang bisa dipersalahkan tentu pihak pembeli yang telah menyalahgunakan alkohol berkadar tinggi tersebut sebagai bahan minuman. Yang perlu kita lakukan adalah mencegah terjadinya penyalahgunaan alkohol berkadar tinggi tersebut. Selain itu, kewaspadaan masyarakat terhadap kondisi yang ada di lingkungan masing-masing juga sangat dituntut. Konkretnya, pesta miras harus dicegah dan dijadikan musuh bersama dalam masyarakat. Jangan sampai ada pembiaran atau toleransi terhadap adanya gejala ke arah pesta miras oplosan. Semua pihak harus memiliki kepedulian dan kewaspadaan agar penyakit masyarakat tersebut tidak dianggap sebagai hal yang biasa-biasa saja. Dan yang tidak kalah penting, aparat keamanan juga dituntut untuk lebih proaktif dalam melakukan kegiatan patroli, khususnya pada malam hari, di tempat-tempat yang rawan bagi terjadinya pesta miras.■ Sigit Widyatmoko Kutayasa, Bawang, Banjarnegara.


Rabu Pon, 5 November 2014

UMK Ajak Anak Yatim Outbond

OUTBOND: Ratusan anak yatim cukup antusias bermain dalam acara outbond yang digelar UMK. ■ Foto: Ali Bustomi

KUDUS - Sebagai bentuk rasa syukur dan merayakan tahun baru 1436 H , Yayasan Pembina (YP) Universitas Muria Kudus (UMK) memberi santunan kepada lebih dari 200 anak yatim. Selain memperoleh santunan, para anak yatim tersebut juga mendapatkan hiburan melalui kegiatan outbond di Puri Kajar, Kecamatan Dawe, baru-baru ini. Manajer YP UMK, Zamhuri, mengatakan, kegiatan santunan kepada anak yatim ini menjadi agenda rutin yang digelar UMK sejak 2007. ‘’Santunan dilakukan setahun dua kali, yakni pada

awal tahun baru Hijriah dan Ramadhan,’‘ kata Zamhuri, Selasa (4/11). ■ Ratusan Anak Acara outbond tersebut disambut antusias dari ratusan anak dari berbagai panti asuhan dan pesantren. Para anak yatim itu antara lain berasal dari Panti Asuhan Melati, Darul Hadlonah, Nurul Jannah, Syamsa, Ma’had Aitam, Darul Muntamah, Dzikrul Hikmah, Panti Asuhan Tumpang Krasak, Panti Asuhan Jurang, Al-Aqsha, Nurul Hidayah, dan Budi Luhur. W Widjanarko, direktur Muria Re-

search Center (MRC) Indonesia sekaligus sebagai instruktur outbond mengemukakan, kegiatan out bond bagi anak yatim ini sangat bermanfaat untuk menumbuhkan rasa percaya diri dan keakraban antara satu sama lain. ‘’Pada outbond kali ini kami mengusung tema ‘’berharmonisasi dengan alam,’‘ katanya. ‘’Metode yang kami gunakan yaitu outdoor training yang populer sejak 1980-an dan sangat efektif untuk menggali dan mengembangkan potensi individu,’‘ tuturnya. ■ Tom-jie

Bupati Intruksikan Jam Belajar BNN Nilai Lembaga Rehabilitasi Narkoba YOGYAKARTA - Penanganan pengguna JI, Perwakilan Kemensos, Perwakilan narkoba harus dilakukan dengan huma- Kemenkes, Perwakilan KPAN, Perwakilan nis, salah satunya kesepakatan bahwa PKNI, dan Perwakilan dari Dit. PLRKM pengguna narkoba harus diselamatkan de- BNN. “Penilaian ini memberikan penilaian ngan cara direhabilitasi. terhadap layanan rehabilitasi dalam rangHal tersebut didukung dengan Pera- ka menjaga mutu layanan yang akuntabel turan Bersama (PerBer) tanggal 11 Maret dan transparan kepada publik. Dengan 2014 tentang Penanganan Pecandu Narko- tujuan meningkatkan kualitas pelayanan tika dan Korban Penyalahgunaan Narko- agar dapat melaksanakan pro-gram re-hatika ke Dalam Lembaga Rehabilitasi. bilitasi korban penyalah guna narkoba se“Badan Narkotika Nasional (BNN) se- suai dengan standar pelayanan minimal bagai vocal point dalam penanganan per- dan melakukan penilaian me-ngenai promasalahan narkoba di Indonesia, memiliki gram layanan rehabilitasi di masing-makewajiban untuk melakukan upaya Pence- sing tempat rehabilitasi komponen masya gahan dan Pemberantasan Penyalahguna- rakat,” pungkasnya. an dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN). Terkait dengan masih minimnya daya Maka dalam penanganan masalah narko- tampung pusat rehabilitasi milik instansi ba tersebut, tidak selalu dititikberatkan pemerintah yang ada, maka Direktorat pada pencegahan dan pemberantasan se- PLRKM Deputi Bidang Rehabilitasi BNN mata, namun juga bagaimana mengurangi tetap fokus untuk mengembangkan dan angka penyalahgunaan narkoba melalui menguatkan potensi masyarakat yang teprogram rehabilitasi, yang pada gilirannya lah ada, seperti lembaga rehabilitasi narakan mengurangi angka permintaan ter- koba milik masyarakat, fokus grup diskusi hadap narkoba itu sendiri,” papar Tim Pe- dan peningkatan kompetensi SDM yang nilai BNN dr Danardi Sosrosumiharjo terlatih dibidang adiksi (ketergantungan SpKJ, dalam kunjungan penilaian di ya- narkoba), disamping itu juga BNN memyasan rehabilitasi narkoba yakni Yayasan bangun Balai Rehabilitasi Narkoba yang Rehabilitasi Kunci dan Yayasan Siloam, baru. Dengan harapan pengguna narkoba Selasa (4/11). Kedua yayasan ini berada di pulih dari ketergantungannya dan kembali Desa Sariharjo Ngaglik dan Desa Margo- ke masyarakat hidup produktif. ■ rix luwih, Sleman Yogyakarta. Danardi menambahkan, dalam proses rehabilitasi tersebut perlu melibatkan peran serta ma-syarakat, dengan memberdayakan “tempat rehabilita si narkoba” yang sudah ada. Hal ini sesuai dengan Program BNN sebagai Tahun Penyelamatan Pengguna Narkoba karena tar get pada tahun 2015 pecandu yang harus direha-bilitasi sebanyak kurang lebih 89.000 orang. “Kita berharap, dengan adanya program tersebut pemulihan pengguna narkoba berhasil dan produktif FOTO BERSAMA: Staf dan klien narkoba di Yayasan maka pelaksana yang mem- Rehabilitasi Kunci dan Yayasan Siloam Yogyakarta foto bidangi masalah nar koba bersama di sela-sela kunjungan penilaian dari BNN, harus profesional,” tan- Selasa (4/11). ■ Foto dok dasnya. ■ Kualitas Untuk menyukseskan program rehabilitasi tersebut, BNN melalui Direktorat Penguatan Lembaga Rehabilitasi Komponen Masyarakat Deputi Bidang Rehabilitasi, berusaha untuk meningkatkan kapa-sitas dan kualitas layanan tempat rehabilitasi narkoba yang dilakukan oleh masyarakat melalui penilaian ke lembaga rehabilitasi komponen masyarakat. Arif Rachman Iryawan MEpid dari KPAN menambahkan, saat ini masih banyak tantangan yang harus dihadapi dalam proses rehabilitasi, seperti masih minimnya pengguna narkoba yang melapor ke Institusi Penerima Wajib Lapor (IPWL) hingga terbatasnya SDM, sarana, dan prasarana pusat rehabilitasi narkoba. “Melihat fenomena tersebut yaitu belum maksimalnya IPWL dapat diatasi dengan memaksimalkan program sosialisasi dan penjangkauan yang intensif. Sejauh ini banyak lembaga rehabilitasi narkotika milik komponen ma- syarakat (LSM) yang aktif menjangkau sekaligus mendampingi para pengguna narkoba untuk datang ke tempat rehabilitasi,” tandasnya. Sementara, Tri Sulistya HW S Psi dari BNN mengungkapkan penilaian lembaga rehabilitasi bersifat objek tif karena terdiri dari asesor perwakilan LSM Rehabilitasi Narkoba, Perwakilan PDSK

KAJEN - Kabupaten Pekalongan menerapkan jam belajar antara pukul 19.00 - 20.00. Pada saat jam belajar diberlakukan, orang tua dilarang menyalakan televisi, untuk memberi kesempatan anak - anak belajar dengan baik. “Di Kabupaten Pekalongan ada jam belajar. Di Desa Tambakroto, Kecamatan Kajen, sudah mulai diberlakukan jam belajar ini. Pada jam-jam tertentu, tidak boleh menyalakan televisi. Jika ini bagus, akan diberlakukan di seluruh Kabupaten Pekalongan,” ujar Bupati Pekalongan, Drs H Amat Antono MSi, saat menerima mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Unnes, Semarang, di Pendapa Rumdin Bupati di Kajen, Selasa (4/11). Bupati menyatakan, selain memiliki sisi positif, perkembangan teknologi, acara televisi dewasa ini juga memiliki ancaman psikologi yang luar biasa. Bupati mencontohkan, penayangan pernikahan artis Rafi Ahmad dan Gigi secara live dan berturut-turut sudah tidak ber-budaya. “Penayangan pernikahan Rafi itu sudah keblinger. Itu salah karena tidak berbudaya. Oleh karena itu, diperlukan revolusi mental,” ungkapnya. Oleh karena itu, mahasiswa se-bagai generasi muda diharapkan bisa menjadi agen perubahan di tengahtengah masyarakat. Bupati meminta kepada mahasiswa peserta KKN

untuk memanfaatkan waktu terjun di tengah-tengah masyarakat dengan sebaik-baiknya. Menurutnya, desa merupakan laboratorium ke-hidupan. “Di desa itu kita hidup, bermain,

beraktivitas, dan sebagainya. Ma-hasiswa memang mendapatkan ilmu di kampus, namun desa itu lebih lengkap. Silahkan berkontribusi di desa sembari belajar,” ujarnya. KKN Pos Pemberdayaan Kelu-arga (Posdaya) gelombang dua Unnes di Kabupaten Pekalongan diikuti 414 mahasiswa. KKN dilakukan selama 45 hari dari tanggal 4 November hingga 18 Desember 2014. Ratu san mahasiswa itu akan disebar di 59 hari di empat kecamatan, yakni Kecamatan Doro, Karanganyar, Kajen, dan Kesesi. ■ haw-jie

KENAKAN JAKET: Wakil Rektor Unnes, Prof Dr Totok Sumaryanto mengenakan jaket KKN kepada Bupati Pekalongan, Drs H Amat Antono MSi dalam penerimaan mahasiswa KKN Unnes di Pendapa Rumdin Bupati, kemarin. ■ Foto: Hadi Waluyo.


Rabu Pon, 5 November 2014

Digugat Suami LUDWIG Franz Willibald telah mengajukan pembatalan pernikahan dengan Jessica Iskandar di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan sejak dua minggu lalu. Usai pengajuan itu, Ludwig pun kini tengah tak berada di Jakarta. Hal tersebut tertulis di laman website PN Jaksel. Ada alamat tempat tinggal Ludwig tertulis di sana, namun pria keturunan bangsawan itu juga ditulis tengah tidak berada di alamat tersebut. “Saat ini berada di Jerman di Schloss 1, 88364 Wolfegg”,” demikian

keterangan yang tertera. Gugatan itu didaftarkan dengan nomor perkara 586/PDT.G/2014/PN Jaksel. Jessica menikah dengan Ludwig pada Desember 2013 lalu. Namun sejak menikah, Jessica tak pernah memamerkan sosok suaminya ke hadapan publik. Entah apa yang disembunyikan Jessica. Begitu juga ketika sang putra lahir. Wajahnya selalu ditutupi di foto-foto yang diunggahnya di Instagram. Jessica yang disinggung mengenai hal itu saat ditemui di Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (4/11) enggan memberikan komentar. Mengenakan rompi hitam, Jessica tampak tenang diberondong pertanyaan oleh wartawan. Tak ada satu kata pun yang diucapkan bintang film Dealova itu. Ketika akan memasuki

mobil Toyota Alparhd putih B 73 DAR miliknya, Jessica hanya menyunggingkan senyum kecil. Ludwig yang telah menikahi Jessica pada Desember 2013 lalu mendaftarkan gugatan pembatalan nikah dengan nomor perkara 586/PDT.G/2014/PN Jaksel pada 13 Oktober lalu. ■ Bukan Bule Biasa

Siapakah Ludwig Franz Willibald Maria Joseph Leonard Engraf Von Waldburg-Wolfegg-Waldsee yang diam-diam mengajukan gugatan pembatalan nikah terhadap Jessica Iskandar? Sebenarnya, sejak awal sosok Ludwig sudah menjadi perbincangan jagat hiburan. Sebab Ludwig diduga bukan bule biasa. Ditelusuri di berbagai sumber internet, nama Franz Ludwig von Waldburg-

Wolfegg-Waldsee adalah seorang bangsawan asal Jerman. Pernikahan Jessica dan Ludwig juga sempat diberitakan media Jerman saat sedang hangathangatnya. Media yang memberitakan pernikahan itu adalah Genios. Menurut media tersebut, Ludwig menikahi Jessica di Gereja Yesus Sejati di Jakarta Pusat. Dalam gugatan Ludwig, Gereja Yesus Sejati yang terletak di Jl Samanhudi No. 23, Jakarta Pusat termasuk pihak tergugat. Genios juga menulis usia Ludwig dua tahun lebih muda ketimbang Jessica yang kini berusia 26 tahun. Nama Ludwig von WaldburgWolfegg-Waldsee tercatat di beberapa artikel dari Jerman. Mereka juga menyebut namanya sebagai seorang darah biru. Ludwig juga tercatat pernah bekerja sebagai senior manajer di salah satu situs belanja online. Ia berkantor di Jalan Gatot Subroto, Jakarta Selatan. ■ Dtc-jie

Album Kenangan Fariz RM dan Dian BANYAK cara untuk melestarikan karya musisi legendaris sekelas Dian Pramana Putra dan Fariz RM yang beken di tahun 80an, salah satunya dinyanyikan kembali oleh penyanyi masa kini yang namanya tengah popularitas. Itu yang ditempuh, produser rekaman suara Seno M Hardjo agar karya dua musisi tersebut tetap dikenang dan kian dikenal generasi masa kini. “Saya sangat mengagumi karya Fariz dan Dian dan anak-anak muda masa kini perlu mendengar dan menikmati karya kedua musisi legendaries yang kita punya. Dan menurut karya Fariz dan Dian tetap indah sepanjang masa,” ujar Seno M Hardjo saat launching album kompilasi yang diberi judul ”In Collaboration With”….di Plaza Gandaria City, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin malam (3/11). Dalam upayanya album yang berisikan 13 tembang karya Fariz RM dan Dian, Seno menggandeng beberapa penyanyi masa kini yang memiliki penggemar lumayan banyak, diantaranya Glenn Fredly, Citra Scholastika, Angel Pieter, Indah Dewi Pertiwi, Sandhy Sondoro, Sammy Simorangkir, Fatin Shidqia,3 Composer, Isyana Saraswati dll. Oleh Seno, Sammy Simorangkir dibebani membawakan tembang Dian Permana Putra yang beken di tahun 1986, Kau Seputih Melati karya Yockie Soeryo Prayogo. Indah Dewi Pertiwi featuring Richard

Foto: kpl

Schrijer melantungkan tembang Semua Jadi Satu. Sementara Citra Scholastika menunjukkan kualitasnya sebagai penyanyi jebolan Indonesia Idol, dengan menyanyikan tembang Kurnia dan Pesona. Dan lagu Demi Cintaku yang dinyanyikan dengan interpretasi yang lekat seperti lahir kembali di bibir Fatin Shidqia. Vokal Sandhy Sondoro yang khas dan identik dengan improvisasi justru menjadi daya tarik yang menambah daya magis tembang Sakura yang pernah top di tahun 80 lewat suara Fariz RM.■ Buyil-jie

Foto : Buyil

Berbagi dengan Penderita Kanker Tak Pernah Menyesal HARI Selasa (4/11), penyanyi Ashanty genap berusia 31 tahun. Didampingi anak-anaknya, istri musisi Anang Hermansyah itu merayakan pesta ulang tahunnya bersama-sama para penderita kanker. Awalnya dari nadzar atau janji, Ashanty pun mewujudkan ultahnya dirayakan di sebuah yayasan kanker di Jakarta Pusat.”Tiga tahun lalu aku pernah ke yayasan kanker, dan janji kalau ultah lagi mau dirayain di sini,” kata Ashanty saat ditemui di Yayasan Kasih Anak Indonesia (YKAI), Jl. Percetakan Negara, Salemba, Jakarta Pusat, Selasa (4/11). Ashanty, Aurel dan Azriel berkumpul bersama para penderita kanker. Mereka mengaku ingin belajar bersyukur dengan kondisi kesehatan yang mereka alami hingga sekarang ini. “Aku kasih tahu ke anak-anak. Semoga bawa anak-anak ke sini bisa lebih bersyukur,” tegas Ashanty. “Tadinya mau ke yayasan yang anak kekurangan, aku kan kondisi hamil, nggak enak lah. Kalau ke yayasan anak yang kekurangan sudah sering. Kan ajarin anak-anak, kesehatan itu penting, ajari bersyukur. Banyak yang

nggak sehat. Kalau bikin pesta doang itu seperti nggak ada cerita,” sambungnya. Kini usia Ashanty sudah bertambah satu tahun. Dia mengaku bersyukur masih diberi kesempatan merayakan ulang tahun ke31, diberi kesehatan di usia kehamilan yang sudah delapan bulan. Baginya bertambahnya

usia berarti semakin dekat seseorang pada kematian. “Semakin tua, dewasa, banyak perubahan dalam hidup, usia bertambah dirayakan itu semakin tua dan dekat ke ajal, lebih banyak berpikir di dunia ini hanya sebentar. Sekarang penginnya lebih bisa bersyukur dan berbagi,” katanya. ■ Kpl-jie

Ashanty dan keluarga. ■ Foto: kpl

BERITA tidak mengenakkan datang dari rumah tangga Fairuz A Rafiq dan Galih Ginanjar. Mereka akan menjalani sidang cerai pada Desember mendatang. Meskipun rumah tangganya harus berakhir dengan perceraian, namun, putri pedangdut A Rafiq ini mengaku tak pernah menyesal mencintai suaminya tersebut. “Aku enggak pernah nyesal. Dia bagian hidup aku. Aku enggak akan lupakan. Sampai kapanpun tidak akan,” kata Fairuz berurai air mata di sebuah acara televisi di Jakarta, Selasa (4/11). Fairuz juga membantah bila perceraiannya akibat dari kekerasan rumah tangga (KDRT). Ia enggan mengemukakan pada publik alasan utama perceraiannya tersebut. Sebelumnya, Fairuz bungkam kepada media saat diberondong pertanyaan terkait perceraiannya tersebut. Fairuz justru mengakui hubungannya dengan Galih baik-baik saja. Meski begitu, ia tak menampil memang ada masalah dalam rumah tangganya. Keduanya akan menjalankan sidang perdana perceraiannya pada tanggal 9 Desember 2014 di Pengadilan Agama Depok. ■ Oz-jie

Foto: kpl


Rabu Pon, 5 November 2014

Syifa ..... (Sambungan hlm 1) menghampiri. Ia memeluk Syifa dan mengelus punggung Syifa, tangis pun pecah dari wanita muda itu. “Syifa kuat, Syifa cuma korban. Kuat Syifa,” ujar Ibunda Syifa yang enggan memberikan namanya. Syifa langsung menangis semakin keras. Sapu tangan putih yang tampak lembab digenggam erat di tangan kirinya untuk menyeka air mata yang membanjiri pipinya. Sang ibu hanya mampu menenangkan anaknya dengan kata-kata, dan Syifa membenamkan wajahnya di perut ibunya. “Syifa kuat nak. Kamu cuma korban,” ujar Ibunda Syifa lagi. “Astafigrullaaaaaaah!!!” tiba-tiba Syifa istigfar sambil teriak “Teriak nak, nangis Syifa. Jangan ditahan, keluarin semuanya,” kata sang ibu disusul pelukan yang sangat erat di leher Syifa. Beberapa menit kemudian, Syifa berdiri dibopong ibunya. Ia kembali menangis dan keluar dari ruang sidang. Setiap langkahnya tampak berat me-

Konflik ..... (Sambungan hlm 1) pembicaraan para petinggi Koa lisi Merah Putih dan Koalisi Indonesia Hebat. “Ya mudahmudahan ada jalan keluar, kita bicarakan bersama. Pimpinan tetap mengharapkan kita mempunyai kekuatan untuk kepentingan rakyat,” ujar Setya di Gedung DPR, Jakarta, Selasa (4/11). Politisi Partai Golkar itu mengatakan DPR akan mendukung program pemerintah. Terkait dualisme di DPR, lanjut dia, bisa dibicarakan bersamasama. “Kita cari solusi mufakat bersama agar kita berwibawa, apakah dari pihak Koalisi Indonesia Hebat dan Koalisi Merah Putih sama-sama menjadi kekuatan,” jelasnya. Politikus PDIP Pramono

Subsidi ..... (Sambungan hlm 1) bantu menyejahterakan masyarakat ekonomi golongan bawah. Langkah tersebut, sebagai alternatif penopang dampak kenaikan harga BBM bersubsidi. “Kebijakan diambil, agar masyarakat mampu dapat membantu pemerintah menyejahte rakan masyarakat miskin,” tutur Sofyan Djalil, di komplek Istana Kepresidenan, Selasa (4/11). Sofyan menegaskan bahwa pengumuman kebijakan kenaikan BBM bersubsidi bakal dilakukan bulan ini. Namun, dia masih merahasiakan tanggal pastinya. Termasuk, soal besaran kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi tersebut. “Nanti akan ditentu-

Dukung ..... (Sambungan hlm 1) Dikatakan, pengesahan dari Kemenkumham memang pen­ ting karena PPP harus menda­ pat legitimasi. Namun yang paling akhir adalah hasil pu­ tusan dari PTUN. Jika me­ mang tidak ada gugatan ke PTUN, tentunya kepengurusan tersebut sah. Tapi bila ada gu­ gatan, maka yang dimenang­ kan PTUN lah yang sah. ”Yang akhir adalah yang disahkan PTUN,” tandasnya. Dalam kesempatan terse­ but, kiai kharismatik Rembang juga menyebutkan kalau diri­ nya saat ini tidak masuk dalam Majelis Syariah PPP. Meski demikian, kiai yang akrab disa­ pa Mbah Moen tersebut men­ dukung kubu Romahurmuziy dan Djan Faried untuk bisa is­ lah. ”Keduanya juga telah menghubungi saya,” katanya. Ia menganggap, gugatan di PTUN tentu menjadi jalur pe­ nyelesaian yang memang harus ditempuh untuk menen­ tukan kepengurusan yang sah.

Akhiri ..... (Sambungan hlm 1) saat ini membentang sebanyak empat poin. Sementara bagi Barca, me­ reka butuh tambahan tiga poin demi menjaga jarak dengan PSG di puncak. Les Parisien sendiri di atas kertas tak akan kesulitan menaklukkan APOEL di kandang sendiri. Selain itu, armada Luis En­ rique juga mengusung misi me­ nang untuk mengakhiri periode buruk dan menghindari tiga ke­ kalahan beruntun. Sebelumnya mereka telah menelan dua ke­ kalahan berturut­turut dari Real Madrid dan Celta Vigo. Jelang laga ini, Barca masih tak diperkuat oleh sejumlah pe­ main pilar seperti Andres Iniesta dan Jeremy Mathieu yang sama­sama mengalami cedera betis. Defender Thomas Verma­ elen juga masih menjalani pe­ mulihan dari cedera punggung. Pertandingan ini memiliki

nyusuri lorong serta tangga gedung pengadilan. Syifa diantar ibunya menuju ruang tahanan PN Jakpus. Semakin mendekati ruang tahanan, semakin berat langkahnya dan semakin deras air mata yang membasahi pipinya. Sementara sang bunda hanya mampu menenangkan Syifa dengan kata-kata. Pandangan Syifa tampak kosong dan tiba-tiba tangisnya terhenti ketika petugas Kejaksaan Negeri Jakarta Pusat membuka pintu teralis ruang tahanan di depannya. Dengan sangat perlahan dan mendekam di pelukan ibunya, Syifa melewati pintu teralis itu. Baru tiga langkah masuk ke ruang tahanan, Syifa histeris, menjerit dan menangis sejadinya. Lalu ia pingsan. Ibunya bersama beberapa tahanan wanita mengangkat Syifa ke sebuah dipan di dalam ruang tahanan, salah satu tahanan memberikan balsem untuk membuat Syifa siuman. Tak berapa lama kemudian, Syifa siuman, pandangannya kembali kosong dan ia menangis lagi. dtc—sn Anung mengatakan telah bertemu dengan petinggi Koalisi Merah Putih, Senin malam (3/11). Pertemuan itu mencari kebuntuan dari proses politik yang terjadi di parlemen. “Koalisi Indonesia Hebat diwakili saya dan Pak Olly Dondokambey, dari Koalisi Merah Putih ada Pak Hatta Rajasa, Pak Setya Novanto, dan Pak Idrus Marham,” kata Pram di Gedung DPR, Jakarta pagi tadi. Menurutnya, dualisme yang terjadi di DPR tidak boleh berlangsung lebih lama. Oleh karena itu kedua belah pihak menargetkan minggu depan sudah ada solusi yang diteruma. “Karena kalau dibiarkan terlalu lama akan menyebabkan ketidakpercayaan dunia internasional kepada Indonesia,” jelasnya. ■ dtc—sn kan, bahwa subsidi BBM kita sangat besar, sehingga infrastruktur dan pendidikan dan lainnya tidak bisa di-cover,” ujarnya. Pemerintah, ditegaskannya, menjamin kebutuhan masyarakat terdampak kenaikan BBM akan tercukupi. Hal itu salah satunya tercermin dari dikeluarkannya tiga kartu perlindungan sosial bagi masyarakat miskin. “Ini (kenaikan BBM) supaya (masyarakat mampu) sama-sama ikut sharing untuk masalah ini,” tegasnya. Kebijakan ini juga ditegaskan sebagai salah satu instruksi jangka pendek Presiden Joko Widodo. Subsidi ditargetkan ke sektor yang lebih produktif. ■ dtc—sn “Diharapkan semua pihak menghormati putusan PTUN nantinya,” ujarnya. Meskipun kepengurusan PPP terpecah, dia meyakini, tidak terlalu berpengaruh ter­ hadap suara dukungan ma­ syarakat pada pemilu nan­ tinya. “Mudah­mudahan sema­ kin kuat karena kedua belah pihak punya pengaruh,” ujar­ nya. Pada kesempatan tersebut, pengasuh Pondok Pesantren Al Anwar, Sarang, Rembang itu juga mengungkapkan bah­ wa dirinya menemui Presiden Joko Widodo setelah dilantik. Masjid Umar Bin Khatab yang diresmikan Mbah Moen kema­ rin, merupakan masjid yang di­ bangun dari sumbangan pengusaha asal Dubai Tai­ syeer Ismail Ramadlan yang hadir secara langsung dalam peresmian tersebut. Selain Tayser, hadir pula pengusaha lainnya yakni Saadatul Karim, dan Sayyid Rosyid Salim Ubaid Muhammad. ■ Tom— sn makna tersendiri bagi striker Barca, Luis Suarez. Pemain asal Uruguay tersebut pernah menjadi ujung tombak andalan Ajax pada periode 2007 sampai 2011 silam. Di kubu tuan ru­ mah, Ajax mampu bangkit dari kekalahan 1­3 di Camp Nou de­ ngan meraih tiga kemenangan beruntun di level domestik. De­ ngan motivasi berlipat, mereka siap mengulang kemenangan atas Barca musim lalu. Jelang laga ini, pelatih Frank De Boer bisa menurunkan selu­ ruh pemain terbaiknya. Satu­ satunya pemain yang berha­ langan hanya penyerang Viktor Fischer yang mengalami ce­ dera hamstring. Dalam pertemuan kedua tim di tempat yang sama musim lalu, Ajax mampu menang 2­1 berkat gol Thulani Serero dan Danny Hoesen yang hanya mampu dibalas oleh penalti Xa­ vi. Akankah hasil serupa ter­ ulang dalam duel kali ini? ■ sn

BERKAS LENGKAP: Wali Kota nonaktif Palembang Romi Herton (kiri) dan istri Masyito bergegas meninggalkan Gedung KPK usai menjalani pemeriksaan di Jakarta, Selasa (4/11). Berkas perkara pasangan suami istri yang terlibat dugaan suap penanganan pilkada di Mahkamah Konstitusi itu telah lengkap dan siap disidangkan. ■ Foto: Antara

DPR Pertanyakan Kartu Sakti JAKARTA - Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Setya Novanto menggelar pertemuan dengan pimpinan Komisi X DPR, Selasa (4/11). Dalam rapat itu, dibahas mengenai Kartu Indonesia Pintar yang baru saja dirilis Presiden Joko Widodo.

garan KIP itu di mata anggaran yang sudah disetujui DPR,” kata Ridwan. Menurut Ridwan, jika pemerintah ingin menggunakan anggaran Bantuan Siswa Miskin untuk Kartu Indonesia Pintar, seharusnya mereka meminta izin kepada DPR terlebih dulu. “Apalagi sekarang belum ada landasan hukumnya,” tegas dia. Novanto mengungkapkan DPR tidak akan mentah-mentah menolak program Jokowi tersebut. Hanya saja, ia mengingatkan bahwa harus ada peraturan yang diperhatikan. “Kalau bertujuan untuk rakyat pasti kita setuju, tapi kan ada rambu-rambu yang harus diselesaikan DPR. Kita akan se-

cepatnya bersma komisi terkait untuk segera menindaklanjuti apa-apa yang harus dilakukan,” ujar Bendum Partai Golkar ini. Terkait Kartu Indonesia Pintar (KIP), Novanto telah berdiskusi dengan Wakil Ketua Komisi X Ridwan Hisyam. Ridwan mengatakan bahwa pemerintah harus berkonsultasi dengan DPR terkait anggaran untuk ‘kartu sakti’. “Untuk pagu anggaran, kalau KIP sama dengan BSM yang sudah ada sehingga tidak ada mata anggaran KIP yang sudah disetujui. Kalau mau displit, mesti mendapat persetujuan dari kita,” ucap Ridwan mendampingi Novanto. ■ dtc—sn

Setya mengatakan, secara keseluruhan DPR mendukung program yang digagas oleh Joko Widodo-Jusuf Kalla, asalkan itu untuk kesejahteraan rakyat. Namun, politisi Partai Golkar itu mengingatkan bahwa program yang dirilis oleh pemerintah harus atas persetujuan DPR. “Kami dukung, tapi kan ada rambu-rambu yang harus diselesaikan di DPR,”

kata Setya di Gedung DPR, Jakarta. Sementara itu, Wakil Ketua Komisi X DPR RI Ridwan Hisam mempertanyakan anggaran yang digunakan oleh pemerintahan Jokowi-JK untuk Kartu Indonesia Pintar. “Anggaran KIP itu kan sama dengan BSM (Bantuan Siswa Miskin) yang sudah ada, sehingga nggak ada mata ang-

JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi mempersilakan agar proyek pembangunan pusat pendidikan, pelatihan dan sekolah olah raga nasional di Desa Hambalang, Kecamatan Citeureup, Bogor, Jawa Barat, kembali untuk dilanjutkan. Proyek tersebut sempat dihentikan sementara karena sedang dilakukan evaluasi serta dijadikan alat bukti penyidikan kasus korupsi megaproyek di Kementerian Pemuda dan Olah Raga yang dilakukan oleh KPK. Juru Bicara KPK, Johan Budi mengatakan, meski pihaknya

KPK Persilakan Proyek Hambalang Dilanjutkan

JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi berencana mengirim surat imbauan kepada Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Jusuf Kalla untuk segera melaporkan harta kekayaannya. “Tadi saya melihat ada surat untuk mengingatkan pelaporan harta kekayaan kepada Presiden dan Wapres. Kemungkinan dikasih besok,” kata Juru Bicara KPK, Johan Budi, Selasa (4/11). Dia mengatakan, surat terse-

Jokowi- Kalla Diimbau Laporkan Kekayaan but berisi peringatan bahwa ada batas waktu tiga bulan kepada penyelenggara negara setelah menduduki jabatannya untuk segera melaporkan. Menurut dia, jika melebihi dari batas waktu, KPK akan kembali mengirimkan surat peringatan tersebut. Johan me-

nambahkan, belum ada menteri Kabinet Kerja pemerintahan Jokowi-JK yang melaporkan harta kekayaan kepada KPK. “Sudah ada beberapa menteri yang beraudiensi, menanyakan pengisian harta kekayaan. Tapi belum melapor-

kan,” kata dia. Johan menegaskan, KPK juga berencana mengirim surat kepada Presiden untuk mengingatkan kepada para menterinya jika masih tetap belum melapor harta kekayaannya. “Setelah tiga bulan tidak lapor, bisa dipertanyakan keseriusan para menteri ini untuk melaksanakan apa yang sudah dicanangkan Presiden Jokowi dalam upaya pemberantasan korupsi,” kata dia. ■ dtc—sn

Berbekal ..... (Sambungan hlm 1)

Dia adalah seorang karyawan bank terkemuka di Hongkong yang telah berhenti beberapa waktu sebelum aksi sadisnya tersebut. Rurik telah ditangkap oleh kepolisian Hongkong. Dia mengakui dirinya psikopat dan telah keluar dari bank AS tempatnya bekerja, di Merril Lynch. Rurik juga diketahui gemar berpesta seks dengan PSK. Polisi Hongkong menemukan beberapa gram kokain dan berbagai macam alat seks di apartmen mewah yang dia tempati didaerah Wanchai. Rurik sendiri yang menelpon melaporkan kejadian sadis ini ke polisi setelah menggorok korban kedua. Di HP Rurik, polisi juga menemukan lebih dari 2.000 foto adegan seks berdarah-darah.

saat berkunjung ke rumah duka di Desa Gandrungmangu, Kecamatan Gandrungmangu, Cilacap barat, Selasa (4/11). “Kedatangan kami ke sini memang untuk mendengar permintaan keluarga korban. Yang pertama, orang tua korban minta jasad anaknya segera dipulangkan dan berikutnya minta agar pelaku pembunuhnya dihukum seberat-beratnya” tandas dia. Untuk mengawal proses hukum ini, pihaknya akan berkoordinasi dengan pihak KBRI di Hongkong sebagai bentuk perlindungan negara terhadap buruh migran di luar negeri. Ayah Sumarti, Ahmad Khaliman (58), meminta agar pelaku dihukum seberat-beratnya. Keluarga yang tinggal di Grumbul Banaran RT 2 RW 5 Desa Gandrungmangu ini Kecamatan Gandrungmangu ini pun berharap agar jenazah Sumartni secepatnya di pulangkan. Kepada wartawan Ahmad Kaliman mengaku mengetahui berita duka ini sekitar pukul 17.00 WIB, Senin (3/11) lalu. “Kemarin ada petugas kepolisian yang datang ke rumah dan mengabarkan katanya anak saya mengalami musibah” tandas dia.

Selang beberapa jam berikutnya, ia menerima telepon dari agen di Hongkong dan mengabarkan anaknya sudah tewas dan sedang diproses oleh pihak kepolisian di Hongkong. “Saya sangat terkejut dan agennya bilang jasad anak saya sudah dibungkus” tutur suami dari Suratmi (49) ini. Ia mengaku terakhir berkomunikasi dengan anak ketiganya ini pada 15 Oktober lalu. Korban yang sudah memiliki satu anak ini mengatakan akan pulang ke Indonesia pada 2 November. Karena visa turisnya selama tiga bulan sudah habis. “Dia telepon Rebo malam dan bilang mau pulang, tapi ditunggu nggak ada kabar dan HP-nya ga bisa dihubungi lagi. Eh tahunya malah kami dapat kabar anak saya meninggal” ucap sedih Suratmi. Pagi sebelum kabar duka diterimanya, Suratmi dan suaminya sempat datang ke BNI untuk ngeprint buku tabungan milik Sumarti Ningsih. “Terakhir dia (korban-red) menabung pada 22 Oktober ´jelasnya. Kini hanya kesedian dan keiklasan yang harus dijalani sambil menunggu kepulangan jasad anaknya. ■ Ady—sn

runya dengan kursus menjadi Disk Joki (DJ). Selama lima bulan kursus di Doperspinners, Sumarti akhirnya mendapatkan sertifikat Basic DJ Mixing Course, dengan grade good. Baru satu bulan di rumah, kepada orang tuanya, Sumarti berpamitan kembali pergi ke Hongkong. Namun kali ini dengan menggunakan visa wisata yang hanya cukup waktu tiga bulan saja. “Sebenarnya saya sudah melarang dia. Tapi dia tetep ngotot katanya pingin nyari uang dan nabung buat masa depan anaknya” terang sang petani ini. Dikatakan, saat Ramadan lalu, Sumarti sempat pulang dan kembali ke Hongkong pascalebaran tepatnya 2 Agustus 2014. Dan rencannaya baru akan pulang pada 2 November kemarin. “Saya tidak tahu, apa pekerjaan anak saya yang sebenarnya. Tahunya saja dia kerja di restoran” tutur ibu korban Suratmi. Dari sejumlah sumber Wawasan menyebutkan, pelaku pembunuhan sadis terhadap Sumarti Ningsih adalah Rurik George Caton Jutting, pria 29 tahun warga Negara Inggris.

sudah mempersilakan proyek tersebut dilanjutkan, KPK tetap akan mengusut proses penyidikan terkait Hambalang. Saat ini, masih ada satu tersangka dalam kasus Hambalang yang tengah diusut KPK yakni Machfud Suroso. “Mau dilanjutkan silakan. Tapi kasus ini tetap diusut KPK,” kata Johan di kantornya, Selasa (4/11).

■ Janji Mengawal Pihak Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) berjanji akan mengawal dan berupaya memenuhi permintaan keluarga Sumarti Ningsih, seorang TKW yang tewas di Hongkong dalam kasus pembunuhan sadis. Hal ini disampaikan staf Perlindungan Warga Negara Indonesia dan Bantuan Hukum Indonesia Kemenlu, Tumirin

Meskipun mempersilakan proyek tersebut untuk dilanjutkan, Johan menyebut pemberian izin proyek tersebut adalah domain pemerintah. “Itu bukan domain KPK. KPK tetap mengusut meski dilanjutkan atau tidak,” imbuh dia. Sebagaimana diketahui, KPK menduga telah terjadi kerugian negara dalam pemba-

ngunan proyek P3SON di Hambalang, Bogor. Berdasarkan hasil audit Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) kerugian proyek Hambalang sebesar Rp463,67 miliar. KPK telah menetapkan sejumlah pihak sebagai tersangka, di antaranya Pejabat Pembuat Komitmen proyek Hambalang Deddy Kusdinar, mantan Menpora Andi Mallarangeng, mantan Direktur Operasional Adhi Karya Teuku Bagus Mohammad Noor dan Direktur PT Dutasari Citralaras Machfud Suro- so. ■ vvn—sn


Rabu Pon, 5 November 2014

Uang Koperasi Mengalir ke Rina SEMARANG - Toni Iwan Haryono, mantan pengawas KSU Sejahtera mengakui uang miliaran rupiah dari koperasi digunakan untuk kepentingan Rina Iriani Sriratnaningsih, terdakwa perkara dugaan korupsi dan pencucian uang proyek Griya Lawu Asri (GLA) Karanganyar. Selain untuk pribadi Rina, pemberian uang terkait dukungan pemenangan Pilkada tahun 2008 yang diikuti mantan istrinya itu. Toni sudah dihukum atas perkara terkait, mengakui juga menggunakan uang subsidi Kemenpera yang disalurkan KSU Sejahtera untuk kepentingan pribadinya. “Pengeluaran banyak. Dari catatan yang tidak untuk proyek ada 217 pengeluaran. Toni Rp 5 miliar, Handoko Rp 370 juta, Rina Rp 938 juta dan Pilkada Rp 10 miliar. Termasuk biaya kuliah (S-3) di UNS dan umrohnya,” kata Toni saat diperiksa sebagai saksi pemeriksaan terdakwa Rina di Pengadilan Tipikor Semarang, Selasa (4/11). Toni mengakui, keputusan penggunaan uang rakyat untuk kepentingan pribadi dan mantan istrinya, semata-mata demi terdakwa. Dalam kesaksiannya, Toni mengungkapkan, dukungan Pilkada Rina diberikan secara langsung mengkondisi kebutuhan dan keperluan di lapangan. “Seperti pendirian Rina Center, pemberian uang ke partai politik untuk dukungan Pilkada. Tentunya itu semua diketahui terdakwa,” kata Toni di hadapan majelis hakim. Menurut Toni, terdakwa Rina terlibat dan mengetahui mulai pengaktifan lagi koperasi KSU Sejahtera yang mati suri hingga merekomendasikan ke Kemenpera sebagai lembaga penyalur dana subsidi dan menerima dana sebesar total Rp 35 miliar. “Termasuk penggunaan gudang di samping garasi rumah dinas bupati. Terdakwa pasti mengetahui,” kata Toni mengatakan. Dalam sidang yang digelar sejak pukul 11.00 WIB dan berakhir pukul 19.00 WIB, majelis hakim juga memeriksa tiga saksi lain. Berurutan, Nanik, mantan bendahara, Fransiska Rianasari dan Handoko Mulyono (mantan ketua KSU Sejahtera). Dalam keterangannya, ketiga saksi mengakui semua pengeluaran uang koperasi dikendalikan dan ditentukan Toni Iwan Haryono. “Sebagian uang dikeluarkan atas perintah Pak Toni, uang parpol, iklan media dan pihak ketiga banyak sekali,” kata Fransiska mantan bendahara dan ketua tahun 2007. Atas pengeluaran uang koperasi yang tak wajar dan tidak sesuai kerja sama Kemenpera, saksi Fransiskan mengaku pernah berniat mundur, tapi diancam akan dilaporkan ke polisi. “Akhirnya tetap mundur,” kata saksi mengaku mendapat gaji Rp 1,250 juta per bulannya saat menjabat ketua. Senada, saksi Handoko mengakui uang subsidi masuk ke KSU Sejahtera dua kali pada tahun 2007 dan 2008. Diakuinya, tidak semua uang digunakan untuk kepentingan pembangunan proyek GLA. Rina Iriani didakwa korupsi dan pencucian uang terkait proyek GLA dari Kemenpera pada 2007-2008 dengan nilai proyek Rp 35,7 Miliar. Ia juga didakwa menyamarkan uang hasil korupsi senilai Rp 9 miliar melalui rekening miliknya dan anak-anaknya, yakni Wijaya Kusuma Ari Asmara dan Hendra Prakasa. Total uang yang disamarkan diduga mencapai Rp 8,9 miliar dan 63.339 Dollar AS atau setara dengan Rp 739,4 juta. Uang Rina diduga mengalir ke berbagai pihak, termasuk ke sejumlah partai politik. ■ rdi—sn

Pelantikan Ahok Tergantung Niat DPRD JAKARTA - Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo menyatakan bahwa rencana pelantikan Pelaksana Tugas (Plt.) Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama untuk menjadi Gubernur saat ini tergantung niat politik (political will) dari pihak-pihak yang terkait dengan pelantikan itu. “Kemendagri lewat Ditjen Otda sudah menyampaikan dua surat. Sekarang kuncinya (pelantikan Gubernur) ada di Pak Ahok dan DPRD,” ujar Tjahjo di Gedung Kemendagri, Jakarta Pusat, Selasa (4/11). Tjahjo optimistis pelantikan itu bisa terlaksana paling lambat 18 November 2014 mendatang, sesuai mekanisme yang diamanatkan oleh Kemendagri dalam surat tersebut. “Baiknya Pak Ahok itu lebih cepat menjadi pejabat definitif. Siapa yang lantik itu masalah teknis saja. Saya yakin kok semuanya memiliki niatan yang sama. Hanya masing-masing memiliki persepsi yang berbeda dalam masalah Perppu,” ujar Tjahjo. Sebagaimana diketahui, Ahok menggantikan Jokowi yang mengundurkan diri sebagai gubernur DKI Jakarta karena telah dilantik sebagai Presiden RI periode 2014-2019. Ahok selanjutnya menjabat Plt Gubernur DKI Jakarta.■ dtc—sn

Dirjen Migas ESDM Dicopot JAKARTA - Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) mencopot Direktur Jenderal Minyak dan Gas Kementerian ESDM, Edy Hermantoro. Pencopotan ini lantaran program nasional sektor migas yang terhambat. “Saya baru saja menandatangani SK (surat keputusan)-nya,” kata Menteri ESDM, Sudirman Said, di Jakarta, Selasa (4/11). Selanjutnya, Sudirman menunjuk Direktur Pembinaan Hulu Migas, Nariyanto Wagimin sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Dirjen Minyak dan Gas Kementerian ESDM. Pemberhentian Edy dari jabatannya dilakukan atas dasar laporan UKP4 (Unit Kerja Presiden Bidang Pengawasan dan Pengendalian Pembangunan). Laporan itu menyebut, program nasional di sektor migas banyak yang terhambat selama Edy memimpin. Padahal program sektor migas itu merupakan program yang harus digenjot. Sayangnya, Sudirman tidak mau merinci konkret kesalahan yang dilakukan Edy Hermantoro. “Saya tidak ingin melakukan adjustment, tetapi suatu laporan objektif UKP4 menyebutkan, dari seluruh program nasional yang dikejar, banyak yang terhambat dan impact-nya besar bagi negeri,” kata Sudirman. Sementara itu, Nariyanto mengaku belum menerima SK pengangkatan dirinya. “Saya belum menerima,” kata dia. ■ dtc—sn

LATIHAN MILITER : Panglima Komando Cadangan Strategi Angkatan Darat Letnan Jenderal TNI Mulyono (kiri) mencoba senjata milik Singapura Armed Forces di sela pembukaan latihan bersama Safkar Indopura antara TNI Angkatan Darat dengan Singapore Army Forces (SAF) di Lapangan Tembak Plempungan Kabupaten Magelang,, Selasa (4/11). ■ Foto: Antara

SAKSI : Toni Iwan Haryono, mantan suami terdakwa Rina Iriani Sriratnaningsih saat menjadi saksi di Pengadilan Tipikor Semarang, Selasa (4/11).■ Foto:Sunardi.

Pergeseran Pimpinan Belum Ada Titik Temu SEMARANG - Dinamika pembentukan alat kelengkapan dewan (AKD) lanjutan yang sempat terganjal menemukan titik terang. Ketua DPRD Jateng Rukma Setyabudi menginginkan kepada fraksi yang sudah memiliki jabatan di Komisi dan Badan rela melepaskan sebagian jabatannya. Jika wacana awal akan ada pelepasan tujuh posisi pimpinan dalam AKD, tawar menawar dalam politik menginginkan ada tujuh posisi yang dilepas. “Saat ini (dalam pembahasan) sudah ada (empat Fraksi Walk Out yang mau masuk. Jika secara proporsional harus ada kerelaan dan kebesaran hati mengun-durkan diri (melepas jabatan dalam Komisi/Badan). Artinya, kita juga tidak mungkin ngoyak-oyak wong kon (mengejar orang memaksa) mundur. Namun mereka sudah paham dan sadar sudah ada enam kursi yang dilowongkan. Mungkin harapan enam itu bisa, kalau bisa tujuh ya bisa rampung kabehlah (selesai semua),” ungkap Rukma di ruang kerjanya, Selasa (4/11).

diandaskan atas dasar keber-samaan dan mufakat. Bahkan, Bendahara DPD PDIP Jateng itu menargetkan paling lambat Jumat (7/11) AKD sudah diparipurnakan. “Bukan tidak mau melepas jabatan. Tapi seandainya dulu mereka (Fraksi yang belum masuk AKD) tidak walk out ya tidak Rukma membantah adanya akan seperti ini. Kita harus ngetarik ulur antarfraksi yang saat itu mong roso (menjaga perasaan),” melakukan walk out dan Fraksi terangnya. yang kini sudah mendapatkan Tidak Tambah posisi. Menurutnya komunikasi Saat ditanyakan enam atau politik yang selama ini dilakukan tak lain mengutamakan untuk sa- tujuh posisi yang akan dilepas, ling menjaga perasaan antar- Rukma mengatakan semua Koanggota Fraksi di DPRD Jateng. misi dan Badan di semua pimpi“Masalahnya pasti akan ada nan memungkinkan berubah. kondisi psikologi yang awalnya Jika dalam wacana yang muncul sudah menjabat harus melepas- berkembang posisi di Komisi D kan jabatan yang ditanggung,” aman, Rukma justru mengatakan keungkinan pelepasan jabatan timpalnya. Atas alasan itulan, Politikus pimpinan di semua Komisi terPDIP tersebut membantah ada- masuk Komisi D pun bisa lepas nya pihak yang belum ingin me- namun bukan pada posisi Ketua lepaskan jabatannya untuk di- Komisi. Rukma meyakinkan bahwa tirelakan pada Fraksi yang melakukan walk out. Ia menegaskan, dak hanya posisi sekretaris saja musyawarah dalam apat pim- yang akan diganti, namun posisi pinan dewan (Rapimwan) sudah wakil ketua, baik di badan atau-

pun di komisi. Meski demikian, Rukma tak menyebutkan secara pasti siapa saja yang akan digeser lantaran belum bisa membicarakan hal teknis terlalu jauh. Rukma juga tak menampik bahwa FPDIP tak melepaskan jabatan yang vital. “FPDIP tidak menambah satu pun jabatan. Temen-temen yang WO tidak ada yang kami ambil satu pun (posisinya) sejak awal. Kami dari awal tidak mau ditambahi dan dikurangi. Bahkan ada Farksi WO yang nawarin pun, kami tidak ambil itu. Satu Komisi isinya tetap 19 orang. Masalah berubah atau tidak itu tergantung dari Fraksi akan menugaskan angotanya di mana. Target kita satu-dua hari ke depan sudah selesai semua,” tutupnya. Hal serupa disampaikan Wakil Ketua DPRD Jateg dari Fraksi Gerindra M Agus Priyanto. Dia mengungkapkan masih belum ada titik temu yang disepakati dalam komunikasi yang dilaksanakan. “Masalah enam posisi yang harus dilepaskan itu adalah bagian dari upaya kami,’‘ katanya. ■ M9—sn

Lumpuhkan Satpam, Rp 95,7 Juta Disikat CILACAP – Kantor Tritih Golf Club yang ada di Desa Tritih Lor, Kecamatan Jeruklegi, Cilacap dirampok. Aksi perampokan yang terjadi pada Selasa (4/11) sekitar pukul 03.00 WIB didahului dengan melumpuhkan penjaga malam. Pelaku perampokan yang berjumlah dua orang ini masuk ke kantor tersebut melalui pintu belakang. “Waktu itu satpam yang berjaga kami data bernama Ahmad Budianto Gito (43) warga Jl Kemuning RT 02 RW 02 Desa Tritih Lor. Ia sempat memergoki perampoknya” kata Kapolres Cilacap AKBP Andry Triaspoetra melalui Kasat Reskrim AKP Malik Faqin. Namun katanya dua perampok bertopeng itu lang-

sung mengancam satpam dengan senajata tajam. Tak berdaya dengan todongan golok, Satpam itu pun memilih menyerah. Namun naasnya, kedua perampok itu justru langsung mengikat kaki dan tangannya menggunakan seutas tali. Perampok juga menutup kedua mata dan mulut satpam menggunakan lakban. Saat dimintai keterangan oleh petugas, Ahmad Budianto mengaku sebelumnya saat bertugas mendengar ada suara dari arah pintu belakang. “Katanya begitu dicek pakai lampu senter, muncul dua orang tak dikenal dan langsung mengacungkan golok ke arahnya” tegas Malik. Kedua perampok ini mengan-

cam akan membunuh satpam tersebut dan memintanya untuk tidak bersuara atau minta pertolongan. Setelah melumpuhkan satpam, para perampok masuk ke ruang brankas. Mereka membuka laci serta membuka paksa brankas di ruangan tersebut. Pelaku pun berhasil menggondol uang tunai yang tersimpan di laci dan brankas sebesar Rp 95,7 juta. Berhasil dengan aksinya, kedua pelaku memilih kabur. Sementara satpam yang terikat tangan dan kakinya juga mampu meminta pertolongan dengan membunyikan alarm. Bunyi keras alarm tersebut didengar rekannya, Risam (48) yang sedang berjaga di gudang bagian bawah. Risam terkejut saat melihat

rekannya diikat tali dan dilakban. Setelah melepaskan ikatan, kedua orang ini langsung melapor ke manajer kantor. Dalam waktu tak lama, karyawan lain datang dan mereka melaporkan kejadian ini ke pihak kepolisian. Petugas yang mendapat laporan, langsung melakukan olah TKP dan memintai keterangan sejumlah saksi. Petugas juga mengumpulkan barang bukti yang digunakan pelaku seperti tali, lakban serta memeriksa sidik jari yang tertinggal di brankas maupun di laci. “Saat ini kami masih mendalami kasus perampokan ini. Dugaan sementara, pelaku sudah hafal seluk beluk kantor tersebut sehingga bisa dengan leluasa masuk ke dalam kantor’ jelasnya. ■ ady—sn

■ Warga Sragen Doa Bersama Minta Hujan

Ratusan Tumpeng Dikirab ke Makam SRAGEN – Ratusan warga Desa Kandangsapi, Kecamatan Jenar, Sragen, menggelar doa bersama memohon hujan, Selasa (4/11). Acara sedekah bumi yang diikuti ratusan warga sekitar itu, merupakan tradisi rutin yang digelar setiap tahun. Selain meminta kiriman hujan, warga juga meminta agar desa setempat dijauhkan dari mara bahaya dan kekurangan. Acara bersih desa atau biasa disebut dengan tradisi sedekah bumi itu, dimulai dengan menggelar kenduri selamatan di pelataran makam ‘Singo Modo’, salah satu tokoh masyarakat yang dikenal sebagai cikal bakal pendiri Desa Kandangsapi. Dalam kegiatan itu, sejumlah warga Desa Kandangsapi, membawa ratusan tumpeng nasi untuk kenduri. Mereka mem-

pala Desa Kandang Sapi, menuju pelataran makam Singo Modo yang berjarak sekitar 1 kilometer. Kades Kandangsapi, Pandu mengatakan, selain menjadi bagian dari ikhtiar untuk membersihkan desa dari malapetaka, warga juga berdoa memohon kepada Tuhan YME, agar segera dikirim hujan. “Hingga saat ini wilayah Sragen bagian Utara, khususnya Kecamatan Jenar mengalami kekeringan akibat musim kemarau yang berkepanjangan,” kata Pandu. Camat Jenar, Catur Sarjanto mengtakan, acara kirab sedekah bumi dilaksanakan untuk nguri nguri adat budaya Desa Kandangsapi. “Selain melestarikan budaya leluhur, juga membuktikan keruSEDEKAH BUMI: Warga Desa Kandangsapi, Kecamatan Jenar, Sragen, kunan warga setempat,” kata Camat Jenar itu. ■ K-25—sn menggelar acara sedekah bumi minta segera hujan. ■ Foto:K-25

bawa aneka jajanan pasar, nasi ‘kulupan’, jenang dan ayam ingkung. Sebelum kenduri dimulai, warga menggelar prosesi kirab gunungan ageng hasil bumi,

beserta ratusan tumpeng. Gunungan itu berisi berbagai jenis buah-buahan dan sayuran hasil pertanian. Gunungan dan tumpeng diarak dari kediaman Ke-


Nadal Operasi Usus Buntu PETENIS Spanyol ranking ketiga dunia, Rafael Nadal, sukses menjalani operasi usus buntu. Tapi itu, ia tak bisa langsung kembali ke lapangan karena harus menjalani pemulihan selama dua pekan. Juru bicara Nadal mengatakan operasi itu dipimpin oleh Segura Movellan di Teknon Medical Center, Barcelona pada (3/11) waktu setempat. “Semuanya berjalan lancar. Terima kasih atas dukungan kamu semua,” kata Nadal di laman facebook dan dikutip Reuters. ■ Did-AM

Rabu Pon, 5 November 2014

Sulit dan Ketat

MUNICH - Bayern Munich tidak akan meremehkan AS Roma ketika kedua tim bertemu pada laga lanjutan Grup E Liga Champions di Stadion Allianz Arena, Munchen, Kamis (6/11) dini hari nanti. Kendati sukses meraih kemenangan besar pada leg pertama, Bayern Munich tetap mewaspadai AS Roma tengah pekan ini. Sebab, diyakini Roma akan tetap memberikan perlawanan maksimal dan menyuguhkan duel gila lagi. Pertemuan pertama di Roma

menunjukkan, anak asuhan Pep Guardiola itu unggul segalanya hingga sukses mengakhiri laga dengan skor 7-1. Namun, para penggawa tim Bavaria tak mau terlena dengan hasil itu. Bek David Alaba dan gelandang Juan Bernat berharap, rekan-rekannya

SPORTAINMENT

Ingin ke London GARA-GARA sang kekasih, Shakira, kemungkinan bek Barcelona, Gerard Pique, bakal hengkang. Spekulasi mengenai kepindahan Pique memang tengah mencuat. Pemain asal Spanyol tersebut, diprediksi bakal menjadi korban baru perburuan tim-tim Premier League. Menurut media asal Inggris, Pique ingin menyenangkan kekasihnya Shakira. Dan kabarnya penyanyi pop asal Kolombia itu pernah mengatakan lebih tertarik tinggal di London. Dugaan semakin kuat, setelah Pelatih Barcelona, Luis Enrique memilih untuk menyimpan Pique, saat timnya menjamu Celta Vigo, Sabtu malam. Dalam duel ini, Blaugrana harus mengakui keunggulan tim tamu dan menyerah dengan skor 0-1. Jika dughaan itu benar maka, setidaknya, ada tiga tim besar yang digadanggadang bakal bertarung mendapatkan Pique, yakni Manchester United, Manchester City, dan Chelsea. Namun, seperti dilansir Daily Star, dari ketiga klub tersebut, Pique bakal lebih condong memilih The Blues karena di London. Pique dan Shakira sudah menjalin hubungan sejak 2010 lalu. Keduanya mulai dekat sejak pembuatan video klip lagu Piala Dunia 2010, Waka-waka. Pada 2013, pasangan ini dikaruniai satu orang putra yang diberi nama Milan Piqué Mebarak. Saat ini, Shakira dan Pique tengah menantikan kelahiran anak kedua mereka.■ Did-Am Foto: rtr

lebih waspada karena di leg II ini bisa jadi, pertandingan bakal sangat berbeda. “Menghadapi Roma pada leg kedua akan benar-benar menjadi pertandingan yang berbeda. Akan lebih sulit dan ketat,“ kata Bernat seperti dikutip Football Italia. Alaba membenarkan pendapat Bernat. Apalagi dia meyakini skuad Roma tak pernah mempunyai rasa takut. “Iya, tak akan mudah seperti halnya pada pertandingan di Roma. Pertandingan itu sempurna dari sudut pandang kami, sebuah laga yang gila.

Tapi sekarang semuanya dimulai dari nol. Itu akan jadi laga yang berat dan kompetitif,’’ katanya.

■ Tak Takut Ditambahkan Alaba, Roma diyakini bakal bermain ngotot dan maksimal meski di luar kandangnya. Apalagi, lanjutnya, materi pemain Roma cukup baik dan membuat mereka cukup optimistis dapat mencuri poin. “Aku rasa mereka tak akan takut. Tentu mereka akan respek kepada kami, tapi kami juga akan respek kepada me-

reka. Roma terbang kemari untuk membawa pulang poin. Apalagi mereka mempunyai pemain-pemain yang oke,’’ tambahnya. Hingga tiga laga dilakoni timtim Grup E, Bayern masih paling perkasa sebagai pemuncak papan klasemen. Mereka belum sekalipun tersentuh kekalahan. Roma mengikuti di urutan kedua dengan nilai empat dari satu kali menang dan satu seri. Sementara itu pelatih Roma Rudi Garcia tetap optimis pasukannya dapat mencuri poin untuk mengejar selisih gol dari tuan rumah. Kekalahan di leg 1

dengan skor telak 1-7 memang membuat perjuangan pasukannya berat di laga ini. ‘’Kami tetap akan berusaha untuk mengejar selisih gol sebanyak itu. Tapi memang berat dan tetap akan kami lakukan untuk itu,’’ pungkas Rudi Garcia. Sayang Roma bakal kehilangan beberapa pemain utamanya seperti Leandro Castan, Davide Astori dan Douglas Maicon karena cedera. “Kami turun dengan kekuatan tidak maksimal karena dua bek tengah kami bakal absen,’’’ kata Garcia. ■ jak-did

lakang Bayern.

Merebut sembilan poin di laga sisa fase grup akan jadi perjuangan sulit buat City. Setelah menjamu CSKA mereka harus mengunjungi Roma dan kemudian menjamu FC Hollywood. Sedangkan kubu CSKA akan membuat sulit tuan rumah. Semua pemain tim tamu sudah siap dan tidak ada masalah menjelang laga nanti. Hanya saja lini tengah yaitu Rasmus Elm dan striker Kirill Panchenko kemungkinan tidak turun karena cedera otot. Striker lainnya Igor Akinfeev sudah bisa turun dan menjadi andalan di lini depan CSKA nanti.■ jak- did

Periode Sulit City MANCHESTER - Manchester City melihat pertemuan melawan CSKA Moskow pada leg 2 babak lanjutan Grup E Liga Champions di Stadion Etihad Manchester, Kamis (6/11) dini hari merupakan laga penting untuk memetik poin penuh. Seperti diketahui dua poin dari tiga pertandingan menemp a t k a n Manchester City dalam posisi tidak menguntungkan untuk lolos ke babak 16

Besar. Peluang ke fase knock out memang masih terbuka. Namun andai The Citizens kalah, mereka bakal kesulitan untuk lolos. City kembali menjalani periode sulit dalam persaingan mereka di kompetisi Eropa. Sudah tiga laga dilalui di Grup E namun belum satupun kemenangan didapat. Sergio Aguero cs kalah 0-1 oleh Bayern Munich serta diimbangi CSKA Moskow dan AS Roma. Rangkaian hasil tersebut membuat skuad besutan Manuel Pellegrini kini ada di posisi tiga dengan dua poin dikumpulkan. Mereka tertinggal dua poin dari AS Roma dan terpaut tujuh di be-

■ Mission Impossible Posisi seperti itu membuat City tak punya pilihan selain mengusung Mission Impossible untuk memenangi seluruh laga sisa di fase grup. Perjuangan tersebut akan dimulai di Etihad Stadium saat menjamu CSKA, Kamis (6/11). “Saya pikir menghadapi Moskow adalah pertandingan terpenting karena kami harus menang. Kami harus dapat tiga poin dan melakukan hal yang sama untuk dua pertandingan lainnya,” tegas striker City Sergio Aguero.

JADWAL PERTANDINGAN LIGA CHAMPIONS GRUP E: Manchester City vs CSKA Moskwa Bayern Münich vs AS Roma, Live Nex Entertainment, Pkl 02.45 WIB Paris Saint­Germain vs APOEL

Ajax vs Barcelona, Live SCTV Pkl 02.45 WIB Sporting CP vs Schalke 04 Maribor vs Chelsea Shakhtar Donetsk vs BATE Athletic Club vs FC Porto

HASIL PERTANDINGAN ■ PREMIER LEAGUE: Crystal Palace 1 (Brown 55og) vs Sun­ derland 3 (Fletcher 31, 90, Jordi Gómez 79)

■ SERI A: Cesena 1 (Defrel 22) vs Hellas Verona 1 (Gómez Taleb 77) Lazio 4 (Mauri 7, Klose 25, 26, Ederson 90) vs Cagliari 2 (Braafheid 48og, João Pedro 84)

■ LA LIGA: Rayo Vallecano 2 (Léo Baptistão 67, 68) vs Eibar 3 (Mikel Arruabarrena 37pen, 86, Piovaccari 49)

■ SERI A: 1. Juventus 10 2. Roma 10 3. Lazio 10 4. Sampdoria 10 5. Napoli 10 6. Genoa 10 7. Milan 10 8. Udinese 10 9. Inter Milan 10 10. Hellas Verona 10

■ LA LIGA: 1. Real Madrid 2. Valencia 3. Atl Madrid 4. Barcelona 5. Sevilla 6. Celta Vigo 7. Málaga 8. Villarreal 9. Eibar 10. Getafe

KLASEMEN SEMETARA ■ PREMIER LEAGUE 1. Chelsea 10 8 2. Southampton10 7 3. Man City 10 6 4. Arsenal 10 4 5. West Ham 10 5 6. Swansea City 10 4 7. Liverpool 10 4 8. Tottenham 10 4 9. Everton 10 3 10. Man United 10 3

2 1 2 5 2 3 2 2 4 4

0 2 2 1 3 3 4 4 3 3

26­10 21­5 20­10 18­11 19­14 13­10 13­13 13­14 19­17 16­14

26 22 20 17 17 15 14 14 13 13

8 7 6 5 5 5 4 5 4 3

1 1 1 4 3 3 4 1 3 4

1 2 3 1 2 2 2 4 3 3

18­4 16­6 20­11 12­6 19­12 14­10 18­14 13­13 15­12 11­16

25 22 19 19 18 18 16 16 15 13

10 10 10 10 10 10 10 10 10 10

8 7 7 7 7 5 5 4 3 4

0 2 2 1 1 4 3 2 4 1

2 1 1 2 2 1 2 4 3 5

37­10 23­9 19­9 23­4 17­10 17­11 12­8 14­12 12­13 8­14

24 23 23 22 22 19 18 14 13 13


Rabu Pon, 5 November 2014

Jateng Tanpa TC di Kejurnas Lampung

BIDIK SASARAN : Norika Yolandari (kiri), pemanah Fita Recurve Putri juara I Selekda Wonogiri berlatih serius membidik sasaran jarak 60 meter. ■ Foto: Wahono

BLORA – Menjelang pelaksanaan kejuaraan nasional (Kejurnas) Panahan 2014 yang digelar di Stadion Sumpah Pemuda, Way Halim, Bandar Lampung, Lam pung, 9-16 November 2014. Pemanah fita recurve putri terbaik Jateng, Nori ka Yolandari (Blora), berlatih serius untuk mencapai target nilai di atas 1.250. Dalam latihannya, pemanah peraih medali emas Porprov Banyumas ini fokus pada jarak 60 meter, karena jarak itu menjadi titik lemah mantan atlet PON Riau itu. “Norika latihan serius hampir tiap hari, fokusnya jarak 60 meter,” jelas Pelatih Perpani Blora, Winarto no, Selasa (4/11). Menurutnya, saat Selekda di Wonogiri, dia memang berada di rangking I meraih poin tertinggi (1.116), mengalahkan sesama mantan atlet PON Riau asal Klaten, Ayu Yulianti

(1.102), rangking III dipegang pemanah Klaten lainnya, Della Berliana (1.087). Namun Winartono mengaku kurang puas dengan hasil itu, karena di berbagai Kejuaraan Nasional (Kejurnas), Porprov 2013, dan PON Riau lalu, poin yang berhasil dikumpulkan selalu di atas 1.250, bahkan saat juara Kejurnas PPLP meraih 1.292. “Sudah kami evaluasi dan benahi dalam setiap latihan, karena nilai di jarak 60 meter hasilnya kurang bagus,” tabah Winarno. Namun saat uji sekor terakhir Selasa (4/11), poin yang diraih Norika mulai membaik, dan mendekati angka 1.250, maka dia diinstruksikan agar membenahi secara khusus bidikan di jarak 60 meter. Sebab jarak 70 meter, 50 meter dan 30 meter sudah lumayan stabil. ■ 18 Pemanah Sementara itu Ketua Umum

Perpani Kabupaten Blora, Wahono menambahkan, Perpani Jateng tidak menyediakan waktu khusus untuk training centre (TC), maka pemanah Jateng yang akan turun di Lampung harus berlatih mandiri di daerahnya masing-masing. Tim Jateng, lanjutnya, akan berangkat pada Minggu (9/11), dan pulang dari Lampung Senin (17/11). Sebanyak 18 pemanah dari berbagai daerah di Jateng akan bersaing dengan pemanah dari berbagai daerah di Indonesia untuk fita recurve (pa/pi), fita compound (pa/pi), dan ronde nasional (pa/pi) dengan empat ofisial/pelatih. “Mereka akan berlomba untuk perseorangan dan beregu (tim), semua berjumlah 18 orang, dan Jateng sedang mengajukan tambahan kuota untuk pemanah mandiri dibiayai Pengcab,” tambah Wahono. ■ K.9-did

■ Soal Mutasi Atlet di PON

Jabar Ingin Berdamai, Jateng Berkelit SEMARANG - Wakil Ketua Umum II KONI Jabar, Ucup Yusup, menyatakan, pihaknya tak berniat ‘menculik’ atau membajak para atlet Jateng yang mutasi ke provinsi tersebut. Menurut dia, para atlet tersebut datang dengan inisiatif sendiri tanpa ada intervensi dari Jabar. ‘’Sungguh, kami tak membentuk tim pemburu atlet. Para atlet dari Jateng, DKI Jakarta dan Jatim, datang dengan alasan beragam. Ada yang mencari pekerjaan dan merasa tak diperhatikan. Tak ada penculikan atlet,’‘ kata Ucup saat melakukan kunjungan ke jajaran pengurus KONI Jateng di kantor KONI, Selasa (4/11). Ikut mendampingi Ucup, Sekum Ali Rahman dan Kabid Hubugan Antarlembaga, Wachid Wahyudi. Di jajaran KONI Jateng sendiri hadir Plt Ketua Umum Hartono, Wakil Ketua Umum I Sukahar, Wakil Ketua Umum III Harry Nuryanto, Sekum Mulyono Hadipranoto, Kabid Umum dan Kesejahteraan Pelaku Olahraga Iik Suryati Azizah, Kabid Hukum John Richard Latuihamallo, Kabid Media Ade Oesman dan sejumlah pengurus lain. Ucup menyebut, menghadapi PON XIX 2016 sebenarnya kuota atlet Jabar sudah penuh yaitu 750 atlet. Demi pencapaian prestasi, 300 atlet tengah digembleng di Korea, 10 atlet di Amerika Serikat dan 8 atlet di Australia. Tahun 2015, 600 atlet bakal dikirim ke Korea. Terkait atlet Jateng yang mu-

tasi ke Jabar, Ucup melihatnya sebagai ‘pulang kandang’. Misalnya, pebiliar Amanda Rahayu yang asli Lembang. Demi kian juga atlet Riau Yon Mardiyono pulang Jabar karena asli Garut. ‘’Apa salahnya kami menerima mereka kembali ke sini, setelah melanglang ke mana-ma na. Kami juga merasa emosi karena banyak terjadi sengketa di BAORI. Kami berpikiran stop kedatangan atlet, karena kuota kami penuh,’‘ kilahnya. Di bagian lain, Sekum Ali Rachman menambahkan, bahwa kedatangan pengurus KONI Jabar ke Jateng untuk mengajak berdamai soal sengketa mutasi atlet. Sebelumnya, Jabar juga mengaku sudah berdamai dengan DKI Jakarta dan Jatim soal mutasi atlet. ‘’Ada atlet kami yang pindah ke DKI dan Jatim. Demikian juga kami menerima kepin dahan atlet dari kedua provinsi itu. Setelah ada perdamaian, sengketa di tingkat BAORI yang melibatkan Jabar dengan dua provinsi langsung dihentikan. Ada kesepakatan damai dan berita acara. Jadi di PON kelak beres, ‘’ katanya. ■ Kasus Agus Dalam pertemuan kemarin,

BERI PENJELASAN: Delegasi KONI Jabar memberikan penjelasan ke pengurus KONI Jateng dalam kunjungan di Kantor KONI Jateng, Kompleks Gelora Jatidiri, Semarang, kemarin. ■ Foto: Wisnu Aji

kedua belah pihak saling membuka daftar atlet yang mutasi. Versi Ucup ada tujuh atlet Jateng yang ingin pindah ke Jabar yaitu Subur Santoso (atletik), Tony Mamiri (panjat tebing), Imam Tauhid (karate), Erick Angga (menembak), Maxima Ricardo (menembak), M Zulfikri (biliar), dan Amanda Rahayu (menembak). “Dari jumlah tersebut akhirnya Imam Tauhid batal pindah dan tetap menjadi milik Jateng,“ katanya. Tetapi dalam catatan KONI Jawa Tengah ternyata ada 12 atlet Jateng yang akan pindah

■ Bulutangkis Antarmedia

33 Pasangan Siap Bersaing SEMARANG- Sebanyak 33 pasangan dari 11 media, bakal bersaing di Kejuaraan Bulutangkis Antarmedia (KBAM) 2014 Ganda Putra Perseorangan yang digelar Bakti Olahraga Djarum Foundation dengan Siwo PWI Jateng, mulai Rabu (5/11) ini hingga Kamis (6/11) besok. Kejuaraan Zona Indonesia Tengah ini dibagi dalam tiga kategori usia, yaitu kelompok 35 tahun ke bawah, 36-44 tahun dan kelompok 45 tahun ke atas. Untuk 35 tahun ke bawah, diikuti 11 pasangan, 36-44 diikuti 12 pasangan dan kategori veteran atau 45 tahun ke atas diikuti 10 pasangan. “Kejuaraan akan berlangsung dua hari Rabu-Kamis (56/11) di GOR Pamardi Utomo, Jalan Arteri Soekarno-Hatta Semarang. Total jumlah peserta itu datang dari 11 media yang ada di Jateng, baik cetak, elektronik maupun online,’‘ kata Ketua Siwo PWI Jateng, Darjo Soyat, kepada wartawan, Selasa (4/11). Kejuaraan akan berlangsung dengan sistem setengah kompetisi atau pool, di mana di babak selanjutnya akan dilaksa nakan babak semi final, mewakili masing-masing pool. Untuk para juara di tiap kategori umur, akan ditandingkan secara Nasional melawan juara wakil dari Zona Indonesia Barat (DKI Jakarta, Jabard, Banten, Sumatera) dan Zona Indonesia Timur (Jatim, Bali,

Nusa Tenggara, Sulawesi, Maluku, Papua). “Untuk final Nasional akan berlangsung RabuKamis (19-20/11) nanti di Kudus,” jelasnya. ■ Hadiah Meningkat Antusiasme peserta untuk turun di ajang tahunan ini, memang cukup menggembirakan. Ketua Panitia Nasional Kejuaraan Fatih Chabanto, menyatakan, setiap tahunnya lonjakan jumlah peserta cukup menggembirakan. Bahkan tahun ini, total hadiah meningkat menjadi Rp 141 juta. Dari Zona Indonesia Barat tercatat sebanyak 88 pasangan yang datang dari 32 media, turut meramaikan ajang ini. Kemudian dari Zona Indonesia

Tengah tercatat sebanyak 33 pasangan dari 11 media juga turut ambil bagian. “Kejuaraan ini terlaksana atas dasar semangat yang sama, yaitu silaturahmi serta pemasalan bulutangkis. Kita tahu media berperan sangat besar dalam hal pemasalan. Bahkan di kejuaraan dunia perseorangan seperti All England, juga diadakan kejuaraan bulutangkis antarmedia yang meliput even itu,” beber Fatih. Pada kejuaraan, Wawasan menurunkan tiga pasangan, Agus Toto Widyatmoko/Alimudin (kategori 36-44 tahun), Aman Ariyanto/Yunan Hidayat dan Hery Suyanto/Mardiyono (45 tahun ke atas).■ Jie-Am

ke Jabar, selain mereka masih ada Agus Prayogo (atletik), Dian Kartika (atletik), Agus Kustriyanto, Sie Santoso (bridge), Sevita (tenis lapangan). Di bagian lain, Plt Ketua Umum KONI Jateng Hartono menjelaskan, bahwa komitmen Jateng tetap sama yaitu melarang atlet pindah ke provinsi lain. Terkait dengan keinginan Jabar untuk mencari jalan tengah sengketa mutasi atlet, Hartono menjelaskan perlu waktu dan koordinasi dengan sesama pengurus. Hal sama diungkapkan Wakil Ketua I Sukahar. Dia me-

nandaskan, jika melihat hasil keputusan BAORI yang aneh dalam memenangkan Jabar untuk status Pelari Agus Prayogo. Menurut dia, keputusan BAORI agar Jabar menyediakan uang kompensasi sebesar Rp 300 juta untuk Agus dinilai tak sebanding dengan biaya yang dikeluarkan oleh KONI Jateng. ‘’Pertama, inginnya tiga kali Rp 300 juta. Satu hal lagi, keputusan BAORI agar uang kompensasi itu diserahkan ke kas negara maksudnya apa? Kas negara yang mana? Itu berarti perjuangan Jateng sia-sia jika

sampai ke sidang BAORI,’‘ tanyanya. Kabid Hukum John Richard pun mengaku geram dengan hasil keputusan BAORI terkait status Agus yang dimenangkan Jabar. Pasalnya, banyak cacat hukum dalam surat keputusan itu. ‘’Keputusan BAORI mengabaikan azas keadilan. Angka Rp 300 juta itu dasarnya apa? Dalam SK tersebut, status Agus juga sebagai atlet catur. SK BAORI sepertinya sekadar copy paste saja,’‘ katanya. ■ Jie-did

’Atlet Jangan Asal Jual Diri’ SEMARANG - Karateka asal Salatiga, Imam Tauhid, dipastikan tetap milik Jateng, karena Badan Arbitrase Olahraga Republik Indonesia (BAORI) memutuskan permohonan mutasi, atlet peraih medali perak SEA Games 2011 itu, dari Jabar tak memenuhi persyaratan sebagaimana diatur dalam SK Ketua Umum KONI Pusat No 56 Tahun 2010. ‘’Setelah kami telusuri dan periksa, alat-alat bukti dan permohonan atas nama atlet karate Jateng, Imam Tauhid, tidak memenuhi syarat. Seperti surat rekomendasi pindah dari Pengkot FORKI Salatiga, FORKI Jateng, dan KONI Jateng tidak ada. Jadi menyalahi prosedur,’‘ tutur Ketua BAORI, Benny Riyanto, Selasa (4/11) kemarin.

Sesuai pasal 10 ayat 2 SK Ketua Umum KONI Pusat, persyaratan mutasi harus dilengkapi dengan surat pindah domi sili dan dilampiri surat permohonan mutasi. Lalu, foto kopi surat bukti alasan mutasi. Hal yang sangat krusial yang dicermati BAORI adalah Imam telah menerima uang penggalangan dan pembinaan atlet senilai Rp 300 juta dari KONI Jabar. ‘’Padahal, surat persetujuan pindah dari FORKI tempat asal belum keluar. Kami menilai, apa yang dilakukan oleh Imam Tauhid mencederai semangat sportivitas,’‘ tandas Guru Besar Peradilan FH Undip itu. ■ Jual Diri Bahkan, kata Benny, ketua dan anggota majelis tidak ada

yang berasal dari Jateng termasuk dirinya. Hal ini, untuk menjaga obyektivitas dan memenuhi rasa keadilan. Selain Imam, BAORI juga menolak permohonan pindah dari atlet menembak Riau, Anang Yulianto, ke Jabar. Sebab, setelah ditelusuri tiap kali PON, Anang pindah ke daerah penyelenggara. Kini, dia mengajukan pindah ke Jabar. Pada 2008 membela Kaltim selaku tuan rumah kemudian 2012 memperkuat Riau. Sekarang, dia mengajukan mutasi ke Jabar tuan rumah PON 2016. ‘’Ini melanggar azas kepatutan dan sportivitas. Memang sebagian besar sengketa olahraga yang kami tangani tentang mutasi. BAORI ingin agar atlet tak terkesan menjual diri,’‘ katanya. ■ Jie-did

Tiga Petinju ke Babak Kedua SEMARANG - Tiga petinju Jateng melaju ke babak kedua pada Kejurnas Tinju Senior yang berlangsung di Lapangan Karebosi, Makassar, Selasa (4/11) malam. Ketiga petinju tersebut adalah Ari Marsyana, Musa Cahyadi dan Wahidin. Di kelas 64 putri, petinju asal Banyumas, Ari Marsyana, tampil percaya diri dengan menumbangkan petinju tuan rumah Ildawati dengan kemenangan angka. Selanjutnya Ari bakal ditunggu Boma ANTARMEDIA: Panitia KBAM, Fatih Chabanto, Darjo Soyat, Sigit (Sulteng). Sedangkan Musa bisa melewati RRI (Moderator) dari kanan ke kiri, saat memberikan penjelasan pada wartawan, tentang pelaksanaan kejuaraan yang berlangsung selama dua adangan Pandapotan Harahap (Riau) di kelas 49 kg putra. Selajuthari ini. ■ Foto: wisnu setiaji

nya atlet asal Karanganyar itu bakal dijajal Jefri Hitarihun (Jatim). Partai ketat terjadi di kelas 52 kg, ketika petinju Jateng Wahidin menghadapi Lewaldin Idris (Sulteng). Sepanjang ronde, keduanya saling pukul. Namun agresivitas Wahidin mampu memenangi duel itu dengan kemenangan angka 21.Di babak berikutnya, Wahidin akan menghadapi Aldoms Suguro (DKI Jakarta). ■ Kepercayaan Diri Pelatih Jateng Muhar Sutan mengakui, tiga petinjunya memiliki kepercayaan diri dan ketenangan ketika menghadapi lawan. Misal-

nya Ari yang melayani permainan petinju tuan rumah. ‘’Ari dan Musa tampil tenang. Itu dipengaruhi faktor jam terbang. Sedangkan Wahidin memang tampil lebih taktis diban ding lawannya. Kami berharap, mereka bisa mempertahankan tren positif di babak berikutnya,’‘ kata Muhar. Soal peluang? Muhar menilai, pihaknya menaruh harapan kepada Ari dan Musa. Pasalnya, dia melihat keduanya belum mendapatkan lawan sepadan. Asalkan tampil lebih agresif dan bisa meyakinkan dengan pukulan akurat, kemenangan ada akan di tangan,’‘ imbuhnya.■ Jie-did


Persis Tanpa Gol Lawan Unsa PELATIH Persis (Solo), Widiantoro bakal mencari komposisi baru jelang laga ulangan melawan Pusamania Borneo FC (Samarinda). Sebab, formasi 4-4-1-1 yang disiapkan tak berjalan efektif dalam laga uji coba kontra Unsa ASMI di Stadion Sriwedari, Solo, Selasa (4/11). Ferry Anto dkk hanya bermain imbang tanpa gol melawan tim universitas itu. ‘’Skema belum maksimal. Anak-anak juga bermain di bawah performa terbaik serta banyak kesalahan mendasar,’’ kata Widi. ■ SMNetwork-did

Rabu Pon, 5 November 2014

Seluruh Pemain Diperiksa Komdis SEMARANG - Manajemen tim PSIS (Semarang) berharap dukungan doa dari semua warga Semarang dan pecinta PSIS, terkait rencana Komdis PSSI yang melakukan pemanggilan kedua kepada seluruh pemain ke kantor PSSI Jakarta, Kamis (6/11) besok. ‘’Manajemen tetap akan penuhi panggilan kedua yang dilakukan Komdis PSSI. Rencananya pemanggilan itu dilakukan Kamis (6/11) di Jakarta, dan kami sudah menerima secara resmi surat pemanggilan tersebut,’’ kata GM PSIS, Kairul Anwar, Selasa (4/11), di Mess PSIS Kompleks Stadion Jatidiri, Semarang.

Kairul berharap, dalam pemanggilan tersebut pemain yang akan diinvestigasi bisa menjelaskan kronologis yang sebenarnya kepada Komdis. Apa yang terjadi dalam peristiwa tersebut dapat diceritakan oleh pemain. ‘’Manajemen tetap mengawal dan mengantar pemain ke kantor PSSI. Kami juga

meminta pemain nanti bisa berbicara dan menyampaikan kejadian yang sebenarnya,’’ jelas Kairul yang juga pengacara ini.

■ Upaya Banding Manajemen sendiri tetap tidak tinggal diam dan terus berjuang untuk melakukan upaya banding terkait sanksi diskulifikasi tersebut. ‘’Kami jajaran manajemen terus untuk mengajukan upaya banding dengan hukuman itu.’’ ‘’Soal bagaimana nanti hasilnya kita bersama-sama tetap menunggu keputusan dari Komdis PSSI. Makanya kami tetap memerintahkan pemain untuk tetap berlatih sampai

saat ini,’’ tambah Kairul. Selain itu tidak kalah penting jajaran manajemen PSIS berharap dukungan doa dan support dari semua insan pecinta sepakbola dan warga Semarang kepada beberapa pemain dan manajemen yang akan memenuhi panggilan kedua dari Komdis PSSI, Kamis (6/11). ■ jak-did

Berharap Pengampunan Komdis SEMARANG - Salah satu pemain PSIS (Semarang) Vidi Hasiholan berharap, Komdis PSSI dapat menarik sanksi diskualfikasi yang diberikan kepada PSIS beberapa waktu lalu. Pemain bernomor punggung delapan ini berharap p e r juan-

gan PSIS yang dilakukan hampir setahun ini, bisa diberi kesempatan untuk menuntaskannya. ‘’Kami tahu, kami salah, akan tetapi kami berharap, ada jalan yang terbaik agar Komdis dapat menarik sanksi diskualifikasi itu. Cukup berat dengan hukuman itu, dan kami sempat d r o p k e t i k a menerima kabar tersebut beberapa hari yang lalu,’’ kata Vidi, Selasa (4/11). Vidi yang merupakan pemain asli Semarang tersebut

mengakui, perjuangan seluruh pemain termasuk manajemen dan ofisial dalam mengarungi Kompetisi Divisi Utama cukup berat. Semua dikorbankan demi prestasi tim kebanggaan masyarakat Semarang ini. ‘’Kami berharap ada keringanan dari Komdis dan hukuman itu dapat ditinjau kembali,’’ jelas pemain gelandang ini.

■ Pertahankan Pemain Sementara itu mengenai rencana manajemen tim tetap mempertahankan materi pemain musim depan, Vidi yang juga jebolan pemain PON J a t e n g

menyambut baik. Terlebih musim ini semua pemain PSIS sudah kompak dan solid. ‘’Musim ini sudah terbukti tim sangat solid dan kuat. Kalau dipertahankan akan semakin kompak, karena masingmasing pemain sudah mengerti dan kenal permainannya,’’ jelasnya. Terkait rencana musim mendatang, Vidi tetap memprioritaskan PSIS sebagai tim pertama yang dibelanya mendatang. Selain dirinya berdomisili di Semarang, pihaknya sangat senang dengan suasana tim, pemain, dan jajaran manajemen yang sangat kekeluargaan. ‘’Prioritas tetap di PSIS. Selain dekat dengan keluarga, tim ini mengedepankan kekeluargaan. Terlebih suporternya sangat fanatik dan selalu mendukung perjuangan tim dimanapun berlaga,’’ pungkasnya. ■ jak-did

DIKAWAL KETAT: Gelandang muda PSIS, Vidi Hasiolan dikawal ketat rekannya asal Uruguay, Ronald Fagundez dalam latihan kemarin. ■ Foto: Jaka N

Gilas DIY, Jateng Makin Mulus

SELEBRASI: Penyerang Tim PraPON Remaja Jateng, Cipto Fe­ rianto merayakan golnya ke gawang DIY kemarin. ■ Foto: Jaka N

S E M A RANG - Tim Pra PON Remaja Jateng t a m p i l ngedan dihari kedua pelaksanaan babak Kualifikasi PON Remaja I Wilayah III. Jateng menggilas DI Yogyakarta dengan skor 5-1 di Stadion Citarum Semarang, Selasa (4/11). Jateng sebenarnya sempat tertinggal dahulu melalui Aditya Jihad pada menit ke-5. Namun dengan sabar Jateng mampu menyamakan sekaligus pesta gol ke gawang tim asuhan Warto

tersebut. Gol Jateng masingmasing dilesakkan oleh Cipto Ferianto pada menit ke-13 dan 21, Fredyan Wahyu (32’), Guntur Soekarno (68’) dan ditutup oleh Ronang Fandy (88’). Ini menjadi kemenangan kedua bagi Jateng dan sekaligus tetap aman di posisi pertama klasemen sementara dengan nilai enam. Di posisi kedua ditempati Banten yang pada pertandingan sebelumnya di tempat yang sama bermain imbang 1-1 dengan DKI Jakarta. Hasil ini memang sedikit memuluskan langkah Jateng untuk lolos ke Jawa Timur. Pasalnya jika pada hari Kamis (6/11) mampu menaklukkan Banten, maka tiket ke Jatim sudah digenggam. Sebaliknya

untuk tim-tim dibawahnya akan terlibat perebut seru untuk mendampingi Jateng ke Jatim.

■ Dipuji Turun dengan kekuatan penuh Jateng memang tidak menduga dengan gol pertama dari tim tamu. Namun dengan bermain tenang dan sabar, tim asuhan Ashadi ini mampu mengembangkan permainan. Hingga akhirnya gol demi gol tercipta dan sekaligus menu tup dengan skor telak 5-1. Usai laga pelatih Jateng Ashadi mengatakan bersyukur dengan kemenangan ini. Selain itu, ia juga memuji permainan pasukannya yang berbeda dibanding ketika menang atas Jabar pada hari

pertama, Senin (3/11) lalu. ‘’Kali ini permainan anakanak cukup tenang dan bisa menguasai pertandingan. Mereka juga bisa mengontrol emosi dan sabar,’’ kata Ashadi, Selasa (4/11) usai laga. Memang pada laga ini pasukannya sempat tertinggal gol oleh Yogyakarta pada menit lima. Namun dengan bermain tenang dan sesuai taktik dan strategi mampu membalikkan kedudukan sekaligus menutup dengan kemenangan besar. ‘’Sebetulnya anak-anak bisa mencetak lebih dari lima gol. Tapi kami tetap syukuri hasil ini, dan menjadi bekal untuk pertandingan berikutnya melawan Banten,’’ jelasnya.

Sementara itu Pelatih Yogyakarta, Warto, mengakui, persiapan skuadnya terbilang mepet dan kurang dari satu bulan. Terlebih pemain seperti kelelahan di laga ini dan tidak bisa menerapkan taktik dan strategi yang diharapkan tim pelatih. ■ Jak-did Klasemen Sementara: Wilayah III: 1.Jateng 2 2 0

0 6-1

6

2.Banten 2 1 1

0 2-1

4

3.DKI

1 0 1

0 1-1

0

4.Jabar

1 0 0

1 0-1

0

5.DIY

2 0 0

2 2-6

0

■ Juara INC 2014

SSB Tugumuda 2004 D Wakili Kota Semarang SEMARANG- SSB Tugumuda 2004 D, akhirnya mewakili Kota Semarang, setelah berhasil menjuarai seleksi kejuaraan sepakbola Indonesian National Championship Competition (INC) wilayah Semarang dan sekitarnya. Turnamen ini sendiri diadakan Sabtu-Minggu (12/11) lalu, di Lapangan Apac Inti Pakintelan, Gunungpati, Semarang. Turnamen diikuti 12 tim dari Kota Semarang dan sekitarnya, seperti SSS, Tugumuda D, Tugumuda T, Kubota, Apac Inti Pakintelan, Apac Inti Congol, serta wakil dari kabupaten Kendal, SSB Pusaka Satria Boja.

Mustakim, salah satu panitia turnamen ini menyebutkan, pertandingan ini untuk mencari bibit-bibit pesepakbola usia dini, yang nantinya akan dikirim untuk mewakili Indonesia, di final yang direncanakan berlangsung di Thailand. ‘’Nanti di Thailand, pemain-pemain Indonesia akan bertemu juga dengan wakil dari negara-negara Asia Tenggara lainnya, seperti Malaysia, Singapura, Vietnam dan beberapa negara lainnya,’’ kata dia, Selasa (4/11). SSB Tugumuda 2004 D lolos ke Jakarta, setelah dalam babak penyisihan menekuk Apac Inti 6-0, lalu menang atas Kubota

2005 dengan skor telak 12-0, serta bermain imbang melawan SSB Tugumuda T. Dalam pertandingan babak perempat final, Tugumuda 2004 yang dikomandoi Fariq Akmal, berhasil menyisihkan Pusaka Satria Boja dengan skor 2-0.

■ Tersubur Di babak semi final Tugumuda 2004 mengalahkan SSS 4-3. Dan dalam pertandingan penentuan di final, tim yang diasuh pelatih bertangan dingin Waryanto, berhasil mengatasi perlawanan Tugumuda 2004 T, dengan skor telak 5-0. Dengan hasil ini, Tugumuda 2004 D berhak mewak-

ili Kota Semarang pada pertandingan selanjutnya di Ja karta, pada Sabtu-Minggu (22-23/11) mendatang, untuk merebut satu tiket ke Bang kok, Thailand. Dalam kejuaraan ini, selain merebut juara pertama, SSB Tugumuda 2004 D, juga menjadi tim yang paling subur dalam urusan mencetak gol, dengan memasukkan 20 gol, dan hanya kemasukan empat gol selama enam pertandingan. Selain itu, striker tim ini, Fariq Akmal, juga menjadi pencetak gol tersubur, dengan mencetak sembilan gol di enam 6 kali laga. ■ Am-Did

Tim SSB Tugumuda 2004 D


Rabu Pon, 5 November 2014

SANTOSOJAYA KRS WC&LBH, TANJUNG 8 Ph (024) 35480903542438-3542439 SMG 5K 4

JASA ANGKUT ALAT BERAT Kcl/Tronton,Kota/L.Kota 24Jm. 70704751-2

SMG 5K 4

SMG 5K 4

JL:LODER,BEGU, FORKLIFT 110 Ton Dll. Hub: 0811271069.Bs Krd 1-3Th SMG 5K 4

DIRENTALKAN 1 DOZER D85 Th 2012 Hub: Joko 081 326 393 633

SMG 5K 4

GNP RENT FRKLFT Bisa Mlyni Unit Baru Crane.7600601/ 081326129130 SMG 5K 4

BELI BB/TAB/iPHONE Pin:28CFE76E Dr.BB: 7017_4000 / 081_7417_4000

- HAJI TEMPAT PENDAFTARAN HAJI & UMROH. Umroh Des23jt,Jan-Feb22jt Mrt-Apr 20jt.Haji70-130jt Sms081326047718

SMG 5K 4

Jual Exca Yanmar B70, Forklift 118 ton. Hub: 081 575 66 5555

PANDANARAN PHONE SERVICES PROMO PerbaikanPonsel & Blackberry Cpt Lngkap & Murah, Up Grade Software Aplikasi,Mati Total,NoCharge,Key Pad.Heng, Ganti Cassing,All Item LCD Blackberry, LCD Nokia, LCD Samsung, LCD Sony Ericson, Flexi Bel, Touch Screen, Ready Stock. Pandanaran 89 Smg.(024)-8447825.

SMG 5K 4

JUAL Spsng Kramik Gajah 4Jt, Guci Hijau1Set,3Buah,6Jt: 087700181975 ANDA MAU PASANG Iklan diForum Facebook? hub: 085 6062 54321 SMG 5K 4

JUAL:SEPEDA POLYGON F100 HELIOS, Odometer,Spt Baru. 0813 202 41436

SMG 5K 4

BUKA24JAMPASTIDAPATTERMURAH TiketPswt,Kereta,Htl.Cendrawasih17 T: 024 3559678/08122877758

SMG 5K 4

DBTHKN DRIVER,LLsn SMA/Sdrjt, Max25th,Berpglmn,Pnmpln Menarik. Hub:Hotel Siliwangi Semarang

SMG 5K 4

JL URUGAN TANAH di Jln Ry Gatot Subroto Ngaliyan : 081 2287 1112

- KENDARAAN SEWA -

DIBTHKN Kp.Cab & Akdmk,utk Primagama Cab.Sudirman Smg. Lmr:Primagama Jl.TeukuUmar 31(024)8310153

SMG 5K 4

SMG 5K 4

SMG 5K 4

BUS NUGROHO AC/NON AC/EKONOMIS 59/50/38/31/27/13 Seat Th’2013 Melayani Tour Jl.Kawi I/13 smg Ph (024)83184548504071-70286647

CUCI GUDANG SPAREPART MOTOR RODA 2&RODA 3, Jl.kol.Sutarno No.100 Solo, Hub:0271-648764/08122658158

DIBELI SglMcmBrg TdkTerpake. Sgl Elktnik,Ac,Besi,VspaRsk: 70181304 SMG 5K 4

PLG 5 K3

SMG 5K 4

Dicari:1.Tkg almn 2.Tkg las. 3.Kenek Tukang.Max.35th.Smg SMS:0812 1581 5523 SMG 5K 4

Dicari segera KARYAWATI TOKO, min SMA,max 27 th, Lmran krm ke Jl.Pekojan No.74 Semarang SMG 5K 4

DCR SECURITY &SUPIR u/Hotel, Kwsn Simpang5,Usia Max33th,Gaji UMR++ Krm Lmr ke Jl.Gang Pinggir No.24 SMG 5K 4

CR KOLEKTOR Smg 25th UMRdll. SMS: nama,umur,&almt Ke 085225959000

SMG 5K 4

SMG 5K 4

SEWA BUS PARIWISATA AC/NON AC 27,31,35,39,55,65 Seat 2014 Sewa Non AC Dpt AC Ekonomi.Hub: 024-70112889/ 70445558/6718303-4

DIBUTUHKAN TEKNISI AC, Lulusan STM Listrik Hub: 024-7619250 SMG 5K 4

DICARI Tukang Las,Ulet & Jujur Hub: (024) 6714588

SMG 5K 4

- ARLOJI CARI JAM ROLEX dll,TOKO GLORIA Pemuda 64 T.3515803/ 08122902278 SMG 5K 4

FOR RENT SEMUA JENIS MBL TERBARU Tlp.024-70251960 HP.081228445027

Hlg:STNK H.5940.BW An.Samuel AN.Jl.Dewi Sartika Ry No.40 Smg

SMG 5K 4

XENIA+SOPIR200Rb T.024 70655911 081 222 102 602 / 081 567 41835

PLG 5 K2

Hlg:STNK H.1747.QB an.MasTeguh. Plompongan Rt2/1 Salatiga

SMG 5K 4

SURABAYA TAXI Phone.(024)8313131 Pregio, NewInova,Avanza G,Alphard SMG 5K 4

BAJA RINGAN HRG PABRIK,Bkwalitas CV.Anjasa Jual Batangan/pemasangan Hub: (024) 70177774 / 081226567899 SMG 5K 4

TRIPLEK COR/ MEUBEL Uk.8,9,12,18 Ready, Murah: 081325606998/7620028 SMG 5K 4

PSG & SERVICE KUSEN ALM & KACA, Etalase,FGate,RDoor Ph70106656. SMG 5K 4

SPECIAL CANOPYBALKON, PAGAR, Murah,Cepat.Hub:7674049470103473

ANDIFA NewXenia14, Avanza, Terios+ Sopir225rb,Dlm/LKota 085600314633 SMG 5K 4

DISEWAKAN: Innova, Avanza, Xenia Hub: 024-70115551 / 0816664709 SMG 5K 4

ELF 13SEAT LUX KARAOKE 2000 LAGU Nugroho(024) 8318454-8504071 Smg. SMG 5K 4

23 RENT CAR INOVA,ALL NEW AVANZA Unit Banyak,Bs Stir Sdri. 3512924 SMG 5K 4

TRAN SUKSES: Charter/ Sewa Elf/Bus Ph.6921059,33058808 SMG 5K 4

SMG 5K 4

SAVITRI CANOPY,FGATE, RTANGGA,SS, Pgr Jl.Peres74 Ph3541874-3551406 SMG 5K 4

PLG 5 K2

Hlg:STNK H.2259.Y An.Lusia R L. Jl.Candi Tembaga Slt IV/968 Smg PLG 5 K2

Hlg:STNK H.2189.DY An.Rio R K. Jl.Srikaton Tengah 1/24 Smg PLG 5 K2

STNK H6032JQ An.Novita D S. PrmBukit Sidodadi Permai D/3 Smg PLG 5 K2

Hlg:STNK H.2452.EQ An.Istikomah Jl.Subali Makam I/6 RT2/2 Smg PLG 5 K2

Hlg:STNK H.4794.LY An.Yuni R. Jl.Dr.Ismangil RT04/04 Semarang PLG 5 K2

Hlg:STNK H.6439.CH An.FakhrizalM. Jl.Nogososro RT07/21 Semarang PLG 5 K2

Hlg:STNK H.5735.OY An.Ida I. Jl.Jembawan VII RT07/01 Smg PLG 5 K2

- TOUR/TRAVEL TS TRAVEL: SMG-BDG,SMG-PWKT, SMG-YK Telp:7609958,6921059 SMG 5K 4

STNK H.3799.BY An.SiennawatiS. Semarang Indah C18/8 Smg PLG 5 K2

Hlg:STNK H.5153.IY An.AsriahKedungpani RT02/11 Semarang PLG 5 K2

Hlg:STNK H.6091.AHG An.Sumaryono Wonosari V RT4/3 Smg PLG 5 K2

NeonBox500Rb/M Billboard 250Rb/M Huruf Timbul 3Rb/Cm. Mrh.70186755 SMG 5K 4

Hlg:STNK H.5217.IW An.Dewi I W. Jl.Mlatiharjo I/406 RT2/7 Smg BUTUH DANA Cepat, Langsung Cair ProsesMudah,Jaminan BPKB Mtr/Mbl Hub: 0878 3100 0096 /024-70455859

PLG 5 K2

Hlg:STNK H.8981.GH An.SholikulH. Kudu RT06/02 Genuk Semarang PLG 5 K2

SMG 5K 4

1JAM PASTI CAIR,BPKB,GkRibet, Pin 32512986,70865901/ 081228888901

Hlg:STNK H.3745.YP An.Zusrin I. Dempel Kidul RT1/16 Pdrg Smg PLG 5 K2

SMG 5K 4

- JASA PROPERTY -

1JamCairBPKB Roda2/4TnpPot AdmByr 1/2 Angsrn.T:70630120/ 0819674507 SMG 5K 4

BANGN BARU 1.850Jt/m2,Atap Baja Ringan,Mowilex, Kusen Alumunium Bisa Krdt Bank. Hub:085293748530

PLG 5 K2

SAHABAT PROPERTY: Desain, Bangun, Renov.Hub:024-70585670 Desain Cantik Hasil Menarik Renov+Bangun Rmh Baru: 70397800 SMG 5K 4

Spesialis Rnov /RmhBr/BsrKclFree Gbr & Konsul D/L Kota 08170562099 SMG 5K 4

SMG 5K 4

JUAL LAMPU PENERANGAN Jalan Umum (PJU)TenagaSurya Garansi3Th DSBC Ruko Soba Bisnis Square JD71 Solo Baru-Solo Telp:0271-622948 SMG 5K 4

DIBELI TV,LCD,AC,KULKAS, ALAT RMH Tgga,SglKondsi, T.70131411 LsgDtg

- PENGIRIMAN BARANG SRT MOVERS JASA PINDAHAN, PACKING Trucking Indonesia & Int’I. 024-7618570/081390247559/ 08170196266 SMG 5K 4

CANCARGO: Pindahan-Mobil-Mtr-dll Se-Indo:024-3548649/ 081390912348 SMG 5K 4

- SERVIS (PANGGILAN) PAK NO TEHNIKT,6717399/70903277 P.Air,JetPam,MCuci,W.Heater,Klks 2Pt,TV,K.Gas,AC,P.Air,Instalasi, Pipa,BuatSmrBor,LbrBk,LsgJd24Jam SMG 5K 4

SONY,TOSHIBA SHARP,LG, POLYTRON. ServiceTV LCD+Tbg, LsgJd.70100075 SMG 5K 4

WIJAYA TEHNIK pH.7626433, Kulkas, AC,Disp,M.Cuci,TV,Fax, VCD,P.Bola SMG 5K 4

“ADI JAYA” ..KULKAS,M.CUCI, P.AIR PH:8417801 Spec:AC,AC,AC,AC, Cpt SMG 5K 4

- SIM/STNK/MUTASI -

SMG 5K 4

SMG 5K 4

SMG 5K 4

- SUMUR/WC CENDANA KRS WC MOBIL BARU Dijamin cepat,bersih & memuaskan Hub:(024)3542653-3562498

SMG 5K 4

HILANG STNK H-3259-TW, AN:HARSONO Hub: 085290816430 SMG 5K 4

HILANG STNK HONDA VERZA H 3827 GQ, AN Stanley Wibisono SMG 5K 4

SMG 5K 4

T70237747 DbliTV,LedLcd,AC, PS2/3 Klks,Mcuci,Lptop,Alt RmhTg, Mebel

CRI JODOH 081227543444 ADA 350 DT.PNS PNGUSAHA DOKTER TNI DLL SMG 5K 4

Ngekost Bisa Dapat Mobil Hanya Ada di D’Paragon Fasilitas Lengkap: AC, Furnished,dll mulai 1,5jt /bln, 150rb/hr.4 Lok.Strtgis.Hub: 0812 2999 2200.www.dparagon.com KOS:KRYWN KM Dlm+Luar,Prkir Luas di Jl.Durian Sltn II/11,Srondol Wetan Banyumanik.Hub: 08122818433 SMG 5K 4

- TELEPON JUAL ACESORIS BLACKBERY TERBARU, &Terlngkap,Ready, SmuaType & Merk Jl.Pandanaran 89 Ph.024-33134453 SMG 5K 4

PT.TIRTA SUKSES PERKASA Desa Karangmanggis Kec.Boja, Kendal. Membutuhkan:Llsn Sarjana & Sarjana Muda U/ditempatkan di ADM & Teknik 081 575 384 911 / 0888 390 5434 SMG 5K 4

BTH OPRTR MSN OFFSET HEIDELBERG 4 Warna Speed Master,Sopir Untuk Gudang,Krm Lam.Kompl.Pergudangan Banjardowo C2 Kaligawe T.6593304 SMG 5K 4

ADMINISTRASI WNT,Max 25Th, SMK/D3 Akunt/Pajak,Menguasai MS Office, Lamaran Kirim: PT.ADICCON MULYA, Jl.Poncowolo Brt Raya No.504 Smg SMG 5K 4

DICARI: 1.SEKRETARIS 2.ADMIN & Kasir,Berpenampilan Menarik, Bs berkomunikasi dgn baik, Max 30Th Lamrn Jl.Indraprasta No.106 Smg SMG 5K 4

DBTHKN ADMIN,Berpglmn,Menguasai Ms.Office,Siap Kerja Mlm. Lam Bw Lsg:Mutiara Karaoke, Jl.Sendawa, Ruko No.A2-A4 SMG.H:085600500377 SMG 5K 4

DICARI Admin Wanita usia max 27th menguasai excell.CV Dikirim ke Jl.Jendral Sudirman 109-113 Semarang.Plg Lambat 10 Nov 2014 SMG 5K 4

MEKANIK-Tkg Cuci Mbl Llsn SD, SMP SMK.Lmrn:SinarBarito Jl.Perintis Kemerdekaan 80 Pudak Payung-Smg. SMG 5K 4

DCR:AKUNTANSI Wnt,25th. Lam Bawa: Jl.Supriyadi 691 Semarang T:(024-6704427).Arka Barbershop

BTH TNG DRAFTER Pekerjaan Sipil KrmLam CV Jl.Kruing 4/144 Bmanik

SMG 5K 4

NEW DIAN SUPRIYADI 60 T.6707172 Minggu Buka. Bursa Mobil Dian 2 Taruna FGX&FL’02 Silver Istmwa 2TarunaCSREfi’02& 00 HitamNolSpet TarunaCSXLimited’00 CoklatMtalik XeniaLi Plus’09/10Merah 100%Ors TeriosTX Elegant’08/11 Tgn1Slver SMG 5K 4

ZENIA 2010 Plat H,Istimewa, Hub: Lotus Coffe&Resto Jl.Hasanudin 132 Sltg/082242146031 SMG 5K 4

PROMO MOBIL88 ASTRA 02476633188 NwXenia’13x126J;Xenia XI’11 105J SERBU BUNGA 4.5%FREE TLO 1TH SMG 5K 4

PrmoNvmber AlNewXeniaDP12j/ ang2j AylaDP17jt/ang1.7jt. 082220258249

Bth Kapster Wnt,Max35Th.Dtg Lgsg Tirtoyoso 4 SmgTmr. T:08985512540 SMG 5K 4

DICARI: PRT Momong & Serabutan Tlp.024-8446611 / 081.1296177 SMG 5K 4

KRJ SMBILAN Lem Benang 1Dos 50rb 5Dos 250rb.SMS: 085799766282-Vero SMG 5K 4

DCARI:KARYAWATI Llsn SMP, UtkToko Jl TlogosariRy 2 No49C DiatasJm10 SMG 5K 4

KOPERASI BTH KOLEKTOR Pria Pglmn tdkDiut.Krm:Truntum IX/31 Tlgsri SMG 5K 4

LGSG KRJ dbwa Pulang Upah 150rb/ hari.Sms Wulan : 089 695 384 969 SMG 5K 4

DCR SGR:MONTIR TRUCK+ SOPIR SIM B Hub : Dr.Wahidin 119 Smg SMG 5K 4

CR SALES KANVAS ConsGoods. Lam Ke Jl.WR.Supratman Kav 44 Smg Barat SMG 5K 4

DIBTHKAN ADMIN Ut PERKANTORAN di Wil Mijen BSB Hub.0813 2535 8621 SMG 5K 4

KRJ SMPINGAN bw Plg,Usia Bbs, Kms 150rb/hr+KmsBln.Ory 085764219269 SMG 5K 4

CR:KARYWATI RESTO(WAITERS,KASIR) Lam:Istana Bebek,Fatmawati 37Smg SMG 5K 4

CR:KRYWN/TI JAGA TOKO, MinSLTAMax 30Th.LamLsg:Kedungmundu Raya162E SMG 5K 4

Cr.Tng U/AntarAirIsi Ulang,Pria/ Single Hub:3520337/081 2292 4454 SMG 5K 4

BTH: OFFICE BOY.Pria Max25Th,SMA Pglmn.Lmrn: Patimura5 Blok13 Smg SMG 5K 4

SMG 5K 4

TAFT GT 4X4’91 Bagus Hub:Tm Aryamukti Timur 7.Hub: 08122873917 SMG 5K 4

ESPASS HALF BOX ALMN’07 H,EFI, Tgn.I,Orsl,49Jt. T.02470753737 SMG 5K 4

EVEREST XLT AT 2011,Htm, 100% Ori Fiesta’2011 AT,Putih, Bgs Skl Ranger Dbl Cabin’2008 3.0 Pol H Naga Jaya Motor, 7604047;7603253

SMG 5K 4

Dicari Sales motoris yg berpengalaman untuk produk teh. Hub: 0877386285531

SMG 5K 4

BTH:MRKTG HANDAL, Max40th, Min. SMA Lam:Kop.Tirta Danarta (Max.Tgl17) Jl. Bina Remaja 59B Banyumanik SMG

EVEREST XLT LTD AT’10 SLVR ANTIK HartonoMtr,Sriwijaya 20: 70787775

PERMATA SPRINGBED:Service DiTempat 1Hr Jadi T.081575201388 PLG 5 K2

PROMO SAMPAI BBM Naik.Dapatkan KUALITAS TERBAIK Dg MESIN KONICA Spanduk: 280gr 13.500/m2, 440gr 22.500/m2.CTS 150gr diatas 500lb 1.600/lb.SUMBER BAHAGIA PRINTING MochSuyudi34.024-3522998/ 3560788 SMG 5K 4

SMG 5K 4

- MERCEDEZ JUAL MERCEDES E320’95 An SndriBukit Sari Ry 61 T: 087834684788 PLG 5 K2

C280’2009 LOW KM,TG I,AN PEMBELI 100% Orisinil, TDP 40.000.000 Naga Jaya Motor, 7604047;7603253 SMG 5K 4

- MITSUBISHI MIRAGE GLX M/T 13/14 Pth,Km 6000 GalantHiu MT’02 Slvr,H Asli,Antk Hub: 081 2285 83123 KUDA GLS Th 2000 Silver Istimewa Jl.Graha Wahid G 26.082134121000 SMG 5K 4

MRH:L300 ST ‘2010 AC DATING 88JT Hub:Dr.Wahidin 119 Smg SMG 5K 4

C.D 120PS BoxTinggi’01 Ex Muatan Snak TlogosariRyII/6802470176005 SMG 5K 4

PAJERO V.6 Th01.Merah Slver. Tgn1 MlsSkli.OriCat.115jt. 08381843628 SMG 5K 4

FOTON’13 6Rd P.STERING, TURBO,90% Baru,Hrg91Jt(238JtBaru)-70104848

SMG 5K 4

PT.AUTO PLAZAJl.A.Yani T8314467 Pajero Sport Exced4x4AT’09 Istw

SMG 5K 4

- HINO -

PLG 5 K2

- NISSAN -

OBRAL:DUTRO 110 SD’2013 130JT,110 HD’13,130HD’12.DrWahidin 179 SMG 5K 4

SERENA HWS’12 SILVER 3TV ISTMEWA X-Trail 2.5 ST A/T Th’2010 Hitam HartonoMtr,Sriwijaya 20:70787775 SMG 5K 4

- HONDA SPORT CRZ’13 Merah,Km5Rb,Spt Br Odesey’10 Silver,100% Ori,Tgn I New Odesey’2004 AT,H,Tgn I, Top Accord’2010 VTiL AT,Istw Skli Accord’2004 VTiL AT, Hitam,BgsSkl Accord’2005 VTiL,Hitam,Spr Antik Accord’04 VTi MT,Silver,100% Ori Naga Jaya Motor,7604047, 7603253 SMG 5K 4

FREED PSD’09 159Jt;NewCity, Vtech ‘08 M/T;4FreedPSD’11& ‘12Pth,Slvr AllNewCRV2.4’08 A/T,Istw70801991

X-GEAR A/T ‘08 ABU2 & LIVINA SV A/T ‘12 Hitam,Istw.Hub: 70382925 SMG 5K 4

NISSAN Disc s/d 200jt,DP 20jtan Ang sd6th,ProsesCpt. 085866476960 SMG 5K 4

XTRAL’2010 Mnl,AUTECH,Slvr, Tgn I Naga Jaya Motor, 7604047; 7603253 SMG 5K 4

BU NISSAN Infiniti’97 Airbag,Ijo Kulit,GoodCondition.T08122899168 SMG 5K 4

SMG 5K 4

FREED PSD’10 Merah Spt Baru Dian Permata,Mjpahit35 T70056700 SMG 5K 4

CIELO’95 Nabrak Kiri,No.AB,20jt Hub: 081 2282 0140

X-TRAIL XT’05 A/T 115Jt Nego Brg Bagus. 082221985180/ 087731839237 SMG 5K 4

- SUZUKI -

SMG 5K 4

Mbl Honda LX ‘89 Plat H Hub: 081 392 635 799 SMG 5K 4

Sale! NEW MOBILIO DP40Jt-an, BRIO Dp30Jtan ang 2.5jt. 081229250530 SMG 5K 4

JAZZ RS A/T 2013,Silver,Plat(H), Istimewa.Hub:024-76928964 SMG 5K 4

H.JAZZ’06 VTEC SPORTY MANUAL.ORI Bisa Krdt. Hub:081901556626 SMG 5K 4

GENIO TH 92 ABU2 Plat H,Terawat, Istw (65Jt-Nego) Hub: 081575213807

PROMO MOBIL88 ASTRA 02476633188 Apv SGX’11 117Jt;Futura Pu’10 SERBU BUNGA 4.5%-FREE TLO 1TH SMG 5K 4

Futura Realvan dx 1.5 05 AB Silver.bgs skl. 024-70879286 Ung SMG 5K 4

SX-4 RC1 Th’11 MANUAL SILVERSTON SdrMtrDr.Cipto88: 3567151/8416333 SMG 5K 4

DIJUAL KARIMUN 2004 Coklat Mtlk Kond.Bagus,Ori Hub: 082133552681 SMG 5K 4

Side Kick ‘96 FVar.Istw.MerahMet 64Jt Nego.Pol H.Hub:70131050 SMG 5K 4

S.APV ARENA SGX 08 SILVER. ISTW. Hub:082134316316 085729678127 SMG 5K 4

APV LUXURY’12 Htm,An.Sdri,Plat H Pribadi 135jt Nego. 085640000500 SMG 5K 4

SMG 5K 4

SMG 5K 4

PIANO HOUSE Sedia Piano2 Baru/ Bekas,Violin. Peterongan Plaza A.7 Smg T.8413664/081 665 1338 SMG 5K 4

NOVA’89 RED.TOP.FULL AUDIO. BODY/ Ceka Motor-70332957 SMG 5K 4

PT.AUTO PLAZAJl.A.Yani T8314467 Jazz RS AT’09’12/MT’12 Istw CR-V 2.0 AT’2002’2010 Istw PLG 5 K3

KARIMUN’10 GX MT,SlvrMet, Btl2Bgs Naga Jaya Motor 7604047;7603253 SMG 5K 4

Katana GX’93 PS.FullVar.Ori Siap Pakai.Hub:081 331 261 737 SMG 5K 4

SIDEKICK’96/95 (H)HITAM. AUDIO.VR BanBaru.Istw Ors TnpCacat.70222189 SMG 5K 4

- HYUNDAI - TOYOTA H-1 2.4 A/T’08 9SEAT FullOpt 4TV HartonoMtr,Sriwijaya 20:70787775 SMG 5K 4

BELI MOBIL DNG HARGA TINGGI drHrg yg Tertinggi-Cash,Buktikan Jl. Gajah 26A.024-70179292, 6717468 SMG 5K 4

DIBELI SEJUTA LEBIH TINGGICASH New Dian,Supriyadi 60 T.70227022 SMG 5K 4

- ISUZU NEW DIAN SUPRIYADI 60 T.6707172 Minggu Buka. Bursa Mobil Dian 2 Panther LS’04&02 Merah&Silver Panther LV Turbo’07 Silver Istw SMG 5K 4

Dijual Grand Touring 2012 Istw An.Sendiri dari Baru, Full Var Hub: 081 565 030 62

SMG 5K 4

BTH:ADMIN WNT Pddk Min SMK, Pglmn Min 2Th,Bs Komp,Umur Maxs 35Th. Lmrn:Jl.Anjasmoro Tngh V/14 Smg

SMG 5K 4

PROMO MOBIL88 ASTRA 02476633188 Isz Elf Box 4 Ban ‘10 105J SERBU BUNGA 4.5%-FREE TLO 1TH

SMG 5K 4

SMG 5K 4

EVOQUE 4pt 5Cam 3TV’12 Pth An Pem HartonoMtr.Sriwijaya 20: 70787775

MIRAGE DP 8jtn/ angs 2jtn Ready stock.T:024-70334648

JAZZ VTEC A/T 08 H Asli Tgn1 Silverstone.Hub:081901925487

SMG 5K 4

BTH SGR Tk.Sablon,Blm Bpglmn, Mau Belajar,Pria,Max 25Th. Hub:Sawah Besar IX/87 SMG. Tlp:02491064373

SMG 5K 4

- LAND ROVER -

SMG 5K 4

- FOTON -

Jual JAZZ 2005 A/T IDSI SILVER Bgs,Siap Pakai.Hub:081 666 1861

SMG 5K 4

BTH:KRYWTI S1 u/Manajemen Prshan Sudah Pernah Kerja/ Pengalaman, Sudah Menikah. Hub:024-76674241

PICANTO FULL OPTION’05 (H) ISTW Tegalsari Barat Raya 8 :70049309

SMG 5K 4

Dibthkan Sgr Sales Counter, Min SMA,Pnmpln Mnrk,Lmrn Bw Lgsg ke: Jl. Majapahit 299 Semarang Dibut MARKETING Syrt:Wnt,Menikah SLTA,SIM C,Usia 25-35Th,Lmrn Ke: Permata Tembalang.:024-70307275

SMG 5K 4

- KIA -

SMG 5K 4

SMG 5K 4

Jual Genset Welder 10kva,Genset Silent 10-800kva.Hub:0816659059

SMG 5K 4

Panther PickUp’03 Hitam Mulus FullVar.AcDingin.T:085738829999

SMG 5K 4

PROMO MOBIL88 ASTRA 02476633188 Ranger Dc’09/10 Mulai 90an SERBU BUNGA 4.5%- FREE TLO 1TH

SMG 5K 4

SMG 5K 4

SMG 5K 4

NEW HI-GRADE’00 H,TGN 1,4 BAN Istimewa Sekali.Hub:02470708250

SMG 5K 4

JAZZ 05 Silver stone.Antik. Km 16rb an.115jt.0812 2953 4769

DEUTZ GENSET (10-500kVA) Heavy Duty,Hemat Solar. Hubungi: Triana Bintang 024.6581760/351. 9324-26 Visit us: trianabintang.com

SMG 5K 4

GRAND TOURING ‘12,100% ORI,TGN I Naga Jaya Motor 7604047; 7603253

- FORD -

Honda Accord ‘87 H Abu2 ps.pw tp dvd vr. 081390088686 26Jt

DBTHKAN:MANAGER Kawasan Wisata & Administrasi Proyek. Lamaran Ke: PT.AJISAKA, Jl.Jangli No.312 Smg

PANTHER GRAND Deluxe’96, YRV A/T’ ‘O2.Jl.Pekunden Tmr 39 -7O1O7929

SMG 5K 4

ALL NEW XENIA R~DLX+’2012. SILVER Ceka Motor-70332957

SMG 5K 4

SMG 5K 4

BELI/SERVIS LAPTOP/KOMP/MON/ PRIN UPS,SglKnds,HrgMantap. T:70354958

SMG 5K 4

SMG 5K 4

Bisa bawa pulang Xenia hanya dg DP 13Jtn atau angs:1,6Jtn Henny 08122924003, Yuni 08164893124, Lia 081326622994

SMG 5K 4

SMG 5K 4

BASMI VIRUS! LSG Jd.KOMP, LAPTOP, Print,081542479344/ 082217790421

SMG 5K 4

DiBthkn (Segera)Tenaga Sales Cowok MinSMA,Max30Th,Domisili Smg.Lamr Plamongan Indah AA4 No.12A Smg

SERVIS LANGSUNG JADiiiiiiiiiiiii CPU_CPU_Laptop_Print_LCD_Virus Datang Ketempat Anda 02470385961

SMG 5K 4

DICARI:SOPIR L300 PGLMN 2Th, Usia 25Th-45Th.LamKe:Dr.Cipto 104 Smg

SMG 5K 4

SMG 5K 4

MURAH MultinetSuyudono93/ 3551850 HpP4-2,8/80g+15”=700/ Spk/Mj/Prnt Cr2Duo/80g+15”=900/ core i3/i5/i7

SMG 5K 4

Perus & Importir Plast.Bth: Staf Umum & Penjualan,Wanita Max.35Th Min D3,Pny Kend.Lam Kirim: Jl.Smg -Pwd Km17,8 Kalitengah Rt2 Rw2 Mranggen,59567. Telp:6735678

BARBERSHOP Bth:Barber, Pria/Wnt, Bs Shave,Color,Hairtatoo, Crmbth. Gaji OK. 081214212070

SMG 5K 4

- KOMPUTER -

Dibthkn: Karywn laki2 umur 18-25 thh.Pendidikan SMP/SMK untk Jasa Scaffolding/Alat Bangunan. Jl.Sompok Lama No64 Smg.0248451026

SMG 5K 4

TOKO PARABOLA Jl.Hasanudin G 3 Psg/Servs/YesTV/Indovsn70889950

SMG 5K 4

SMG 5K 4

SMG 5K 4

KRJ KOREA RESMI TnpTes Gj+-13jt 3bln dijamin berangkat bs potong gaji hub:085859465858 (Fishing)

SMG 5K 4

DIBELI TINGGI: TV,LCD,AC, KULKAS Alat RTMblMtrNdongkrokDll 70322233

DICARI LLSN D3 INGGRIS,Pria, Pny SIM A.081901303119/ 081904330069

PLG 5 K2

CARI SOPIR B1(2 Orang) Lam Lgkp Kirim Jl.Candi III Blok G No.3 Kawasan Industri Candi Krapyak

Jl.Majapahit 111-117 Smg.

SMG 5K 4

SMG 5K 4

SMG 5K 4

SEWA AC GENSET CV.CAKRA FanCooler.T.024-6710498/ 70220320

Krj Smpingan Bw Plg,Usiabbs, Kms150rb/hr,kmsbln.Ory085764219269

PESTA SAHABAT DAIHATSU, di PT.Astra Int’l TBK. Daihatsu

SMG 5K 4

70888506 BeliSglKondisi TiapHari TV AC LED LCD Monitor Laptop CPU

SMG 5K 4

SEDOT WC JGN TGODA HRG MRH CPT Penuh Lg Rugi 2X. Hb:DOREMON Jaya Sjk 1980. T:024-6722939/76729596

SMG 5K 4

SMG 5K 4

- SIUP/NPWP/TDP/TDR ARDIAN JASA URUS: SIUP, TDP, NPWP UD,CV,PT,dll Hub: 085 713 812 227

HILANGBPKB H4119JW, AN:M.KHADIRIN S,Jl.Karonsih Utara 327 Ngaliyan

MAXEGARD CCTVhdcvi.720p. SgtJelas Siang.Malam. 08122515653 Seroja2/3

SMG 5K 4

URUS PERP STNK, SIM,KIR,MUTASI Kdmundu Ry Lama No.3, T.70546872

PLG 5 K2

Hlg:STNK H.5171.HW An.Agung W. Muntal RT02/04 Gunungpati Smg HILANG KIJANG INNOVA E’2014, H-8916-EY,AN:DANY ERMAWANTO, Hub: 085641909920 (Ada Imbalan)

SMG 5K 4

SMG 5K 4

Hlg:STNK AA.2922.TA An.Danang Kusumo TP Krg Kidul 01/07 Mgl

PLG 5 K2

BTH:KURIR Pria Max25Th,Llsn SMA SimC.Lmrn Ke Patimura5 Blok13Smg

- DAIHATSU -

- CHEVROLET -

SMG 5K 4

AVEO M/T’05 BIRU MUDA MET ISTMWA SdrMtrDr.Cipto88: 3567151-8416333 SMG 5K 4

PANTHER LM’08 SLVER,A/N.SEND, IST Gg.Warung 35 Smg,3544138 J.Kerja SMG 5K 4

DIAN MOTOR Jl.GAJAH 26A,SMG Inova’12 (V) Dsl,Hitam,istimewa Avanza’06’11 (E/G) Silver,FullV Rush’08 M/T Htm&Vios’05 Htm istw Altis’02’04 Hitam,Ors istw Kjg LGX’03 1.8 Hitam& Silver Kjg SX’01’03 & Krista’00’01 Biru LSX’03&LGX’01’02 Dsl Slver& Merah N.Corolla‘00Silver& Great’93istw Kjg Super’95 FullVar SMG 5K 4

NEW DIAN SUPRIYADI 60 T.6707172 Minggu Buka. Bursa Mobil Dian Soluna GLi’02 Silver Mulus GreatCorolla SEG’92 Silver Antik Kijang Grand Extra’95 Istimewa Kijang LGX 1.8Efi’03 Silver Mulus Kijang LSX 1.8Efi’03 FulVar istw KjgKrista Efi1.8’00/01 Tgn1 Mulus Altis G’01/02 Silver Tgn1 Antik InnovaG’10 Silver Mulus Spt Baru SMG 5K 4


Rabu Pon, 5 November 2014

PKL Alun-alun akan Direlokasi KARANGANYAR- Para Pedagang Kaki Lima (PKL) di Alun-alun Karanganyar tetap minta diberi hak untuk beraktivitas, meski pihak Pemkab menolak untuk memberikan izin berjualan. Sementara perundingan mengenai relokasi sendiri belum ada titik temu. Pedagang prinsipnya meminta agar aktivitasnya menggerakkan roda perekonomian keluarga tidak ditutup begitu saja. Keterangan yang diperoleh Wawasan, wacana mengenai relokasi para pedagang sebenarnya sudah menghangat sejak Alun-alun mulai diperbaiki beberapa waktu lalu. Bahkan

keberadaan PKL sendiri justru dipertanyakan, lantaran Pemkab tidak memberikan izin dan tidak memungut retribusi. Terkait dengan keberadan PKL berikut relokasinya, tanpa

ada solusi sama sekali. Sementara PKL tetap berkeinginan berjualan. Pembicaraan terkait relokasi Pedagang Kaki Lima (PKL) Pasar Jumat di gedung DPRD Karanganyar berakhir deadlock, kemarin. Pembahasan yang melibatkan PKL, Pemkab dan DPRD setempat masih gagal mencapai kata sepakat. ■ Ganggu Lalin Audiensi yang dipimpin Ketua Komisi B Toni Hatmoko bersama anggotanya dihadiri perwakilan PKL Pasar Jumat, Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Dispe-

rindagkop) UMKM Nur Halimah, Dinas Pertanian, Perkebunan dan Kehutanan (Dispertanbunhut) Siti Maesyaroh dan Kepala Satpol PP Mei Subroto. Pembahasan sempat memunculkan opsi PKL Pasar Jumat direlokasi di batas kota Karanganyar dan belakang kantor DPRD. Anggota komisi B lainnya, Anung Marwoko menilai PKL pasar Jumat yang selama ini berdagang di trotoar sisi selatan Jalan Lawu memang perlu direlokasi. Sebab keberadaannya cukup mengganggu arus lalu-lintas. ■ sut-Tj

Tegal Jadi Percontohan Rumah Pintar Petani SLAWI - Kabupaten Tegal menjadi salah satu daerah percontohan pendirian rumah pintar petani (RPP) hasil kerja sama dengan Pemerintah Provinsi Jateng. Keberadaan RPP diharapkan mampu meningkatkan hasil produksi pertanian. RPP tersebut menempati kantor Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Kebun Dinas Pertanian, Perkebunan, dan Kehutanan (Distanbunhut) yang berlokasi di Desa Kesuben, Kecamatan Lebaksiu. Peresmian dilakukan Wakil Gubernur Jawa Tengah, Heru Sudjatmoko, Selasa (4/11). Kepala Distanhutbun Kabupaten Tegal, Khofifah mengatakan, pendirian RPP merupakan kerjasama Pemkab

Tegal dan Pemprov Jawa Tengah. RPP di Kabupaten Tegal merupakan salah satu dari RPP yang ada di delapan kabupaten di Jawa Tengah. Sementara itu, Bupati Kabupaten Tegal, Enthus Susmono menyebut RPP harus memberikan manfaat kepada masyarakat khususnya para petani. Terlebih RPP Kabupaten Tegal menjadi pilot project. Hal senada juga dikatakan Wagub Jateng, Heru Sudjatmoko yang meminta keberadaan RPP tidak dibiarkan kosong setelah diresmikan. Selain terjun ke lapangan, penyuluh pertanian juga harus senantiasa ada di RPP untuk memberikan pengetahuan kepada petani yang datang. ■ M12-Tj

TANAM POHON : Bupati Kabupaten Tegal, Enthus Susmono menanam pohon klengkeng sebagai tanda persemian secara simbolis pendirian rumah pintar petani (RPP) di Desa Kesuben, Kecamatan Lebaksiu. ■ Foto : Haikal-Tj ANTERO MASSAGE DGN TENAGA PRIA Ditempat&Pggln T.087 737 066 447

SMG 5K 4

SMG 5K 4

AVANZA G MATIC’2010 (H) SILVER Sangat Istimewa.Hub:024-70728778

Pijat capek +reflexi u/pria & wanita, Tng pria.Rezza 024-70947476

SMG 5K 4

HARRIER’2011 Putih,Km18.000 Vellfire’2008 Htm,B9,No Cantik Fortuner’11 Bsn,Htm,Btl2 Bgs Camry’2008 V AT,Hitam G.Innova V’12AT,Dsl,Pth,TopKond Innova V Lux’12 Htm,AT,Tg I,Istw Innova’2010 G MT Kijang SGX’97 Super Antik,Tgn I Rush S AT’2009 Silver,100% Ori Naga Jaya Motor,7604047, 7603253

SMG 5K 4

AVANZA HITAM SERI S ‘2009. Ultah Okt.Dipakai Pribadi. 081390794755 SMG 5K 4

SMG 5K 4

PELATIHAN MENJARING DOLLAR DI Internet Biaya250rb: 081805872388 SMG 5K 4

KURSUS Salon Kplt 400rb smp bisa Salon Fafa.024-8450412 Lsg Kerja SMG 5K 4

- VW POLO’2012 AT HITAM,H,TGN I SptBr Naga Jaya Motor,7604047; 7603253

SMG 5K 4

KIJANG BOX 2006 Nabrak, 60jt. Hub: 081 2282 0146 SMG 5K 4

KIJANG KAPSUL F.BOX ALUMUNIUM TH 04 (H)Msh Ors.Istw. 02470222189

ANDA MAU MASSAGE N RELAX Call Aja Cici 081 22800 6575 SMG 5K 4

KLINIK Spsialis Lelaki Jg BesarPanjang. Jeng Peni.081326614119

SMG 5K 4

Mau Mahir Speaking English? Krsus Englsh Level1/2,Web,Foxpro,V.Bsc Alfabank Jl.Kelud Ry19 T:8310002

AVANZA G’04 FULL AUDIO,SUBWOVER Amply,DVD,USB,MP3, Istw,H,Silver, Hub:024-70363034 & 087832309000 INNOVA V’09 HITAM F.VAR SGT ISTW Innova E’08 Silver F.Var SgtIstw Jl.Mataram 886 :8416378/70719878

SMG 5K 4

EXCLUSIVE MASSAGE Cantik N Bugar Hub: Myta 081 228 620 602

SMG 5K 4

SMG 5K 4

SMG 5K 4

PIJAT SANTAI Dipanggil Ke Hotel Hub: Mei Hwa - 081326490127

SMG 5K 4

SMG 5K 4

PROMO MOBIL88 ASTRA 02476633188 Avanza G’11 Mulai 116J Bs Credit NewCamry G At’11 260J: Vios G’10 Innova G’11 168J;Innova E’9 140J SERBU BUNGA 4.5%FREE TLO 1TH

CLARA MASSAGE RAMAH, SABAR,CANTIK Dan Profesional. Hub:081229519666 SMG 5K 4

SMG 5K 4

SMG 5K 4

VIOS’09 istw,di Sltg,G,manual, Silver mtlk,tgn1.H:085740307930 SMG 5K 4

FortunerG Dsl M/T’08SlverNolSpet Dian Permata,Mjphit35 T.70056700 SMG 5K 4

FORTUNER DSL A/T’09 Htm 100% Ors T.Rush M/T 12/13, Slvr. T:70139913 SMG 5K 4

JL/TT KRDT KJG KAPSUL LX’04 (H) Gold,F.Var. 081 2290 9323 SMG 5K 4

Dijual T.Yaris 2008 Type E Hub: 081 90 1704 373 SMG 5K 4

AVANZA G’2010 (B)SILVER ORIGINAL 107Jt Bisa Kredit - 02470296095 SMG 5K 4

SMG 5K 4

Lampu HID”VORCH Germany” Grs 1 Thn, Tembus Hujan & Fokus Distributor Resmi : 089959 22731 SMG 5K 4

KACA FILM Full 250,Security Film Promo.Hub:024-70444360 Reza Var SMG 5K 4

DIBELI MOTOR KONTAN,Tiap Hari, Siap Datang Ke Rmh.0247002.7070 SMG 5K 4

SMG 5K 4

JUAL:RUMAH 2LT, LT.247,LB.320, 7 K.Tdr,4 K.Md, Garasi, Lok. Sambiroto.Serius Hub: 081 2293 8722

SMG 5K 4

MAU MASSAGE Dengan Sasa, Sabar cantik. Hub: 085713529382

SMG 5K 4

SMG 5K 4

RUKO JL.RAYA JENDRAL SUDIRMAN 36 Purwodadi SHM 1.080m2 Uk¦17x60m, 3Jt/m Nego KPR 08122923435 Open!

SPCL Tlt Bln&Haid tdkTrtur2-3Jam Tuntas 100%Garansi. 085728299955 SMG 5K 4

NEW ESCOT MSSG (JAVA AND CHINA) Hub: 081 2155 777 40

SMG 5K 4

RMH HM LT286m/LB150m.Jl.JatiRaya Utama II/5 Bymanik 081390880005 SMG 5K 4

DJL RMH ByManik Cemara, HM,Siap Pakai.Hub:6719583/ 085740729373

NEW BODY MASAGE Tnga Cntik.Rmh & Sbr.Call:Aurel0878 3111 7552 MASSAGE TERAPI IMPOTENSI & Ejaku lasiDini Hub:Windha 082221218977

SMG 5K 4

GRAHAVIT SALON ,SHIATSU, REFLEKSI Ruko Mataram Plaza B5,Ph:3560053

SMG 5K 4

- SUZUKI SUZUKI GP TH 78 (1,350JUTA) Hub: Ph.(024) 70 073 949 SMG 5K 4

- YAMAHA -

SMG 5K 4

MASSAGE Khs WNT /TANTE TNG PRIA Muda: 085642677763 /Pin 32928D41 SMG 5K 4

SMG 5K 4

MIO GT Putih/Orange OTR 100% baru,Hub:Jl.Thamrin 83 Smg SMG 5K 4

SMG 5K 4

JUAL CPT RMH KOST HM Ls.470m2 & 200m2,Dkt UNDIP. 081225068788 (TP)

SMG 5K 4

PIJAT BP.CATUR 085 2905 00857 Pasti Sembuh Pangglan !

COROLA SE SALON 1.3’86 Orisinilan 27Jt Pas. 081 229 229 244

SMG 5K 4

AMBEIEN HERNIA Mata Prostat, 1x Berobat Sembuh Total Dgn Ramuan SIN-SHE.T:024-70182655/ 70589395

SMG 5K 4

SMG 5K 4

Voltz 1.8’05(mdl jazz)at.htm.ps pw.alrm/clTape istw. 085876857676

DIJL 2RMH Baru&Lama Total Lt.900 m2,HM,Jl.Gelatik V/4&5 Blok:J Solo baru Hubungi: 081229568866

SMG 5K 4

SMG 5K 4

INOVA G’07 Bensin Super Istimewa 082221985180 / 087731839237

SMG 5K 4

SMG 5K 4

ANDA LELAH LETIH.PIJAT & THERAPI Aja. Hub: Hany, 0821 3477 5646

SMG 5K 4

AVANZA G MATIC 05 Jl.Cinde Utr VI Ph.0812.1514.8989

SMG 5K 4

RMH JL,HM LT/LB200/180, List4400W Smr Artts,3KT, KmPbtu,Grsi(850Jt) Smg Indah C.4/7 Hub:08122913308

SMG 5K 4

SMG 5K 4

INNOVA G’2010 SOLAR,Spr ISTIMEWA KM.24000,Hub: 081215363679

SMG 5K 4

GUDANG JL.ISMAIL KAV.48 Gisikdrono Pamularsih,LT.400, LB.360 HGB Hb: 7011889908164885241(Pemilik)

NY.SRIWULAN SpcE.Dini,Kprks,Impt Amb,Kep,Vrig.Satrio Wibowo II/24 T:085290371019 NoSMS,Tnp Asisten

ELIS MASSAGE TERAPI,EJAKULASI Dini Call: 081.575.840.208 SMG 5K 4

JUAL RMH LT/LB 400/600 Hook HM,8M.Jl.Lampersari,Jl.Mrican Luas342m HM. Hrg 5,5M T: 085865553388 PLG 5 K3

GOLDEN PAVILIUN PUDAK PAYUNG Damai:70929494, T36s/d60.Pgr Jl. Pramuka, View Pgng.Minimalis,Excl Disc.Hrg,Suku Bunga,UM,Souvenir SMG 5K 4

Jual Gudang LT 530m2,LB 400m2 diJl.Wolter Monginsidi Smg, Gudang LT 1.540m2,LB 1.300m2 diJl.Muktiharjo Raya Smg.Hub: 081 127 7706 SMG 5K 4

SMG 5K 4

JUAL:RUKO PREMIUM JL.SOMPOK BARU HM, 3 Lt. Hub: (024) 70200900 SMG 5K 4

RMH KOST DaerahSayangan (BlkgBNI) Kmpg Jaksa-Smg Hp:082242465420 SMG 5K 4

GEDUNG JL.MATARAM,HM,3 Lt, Cck U/ Bank/Showroom.Hub: 081 57777 300 SMG 5K 4

SMG 5K 4

Jual RMH Luas Tnh 410m Bangunan 160m dkt Unnes Telp:02470677716

Hlg:STNK AA.3734.UC an. AIB.WDI. W. d/a.Cangkreplor Rt.06/1 PLG 5 K2

Hlg:STNK AA.2697.YC an.Rengaidah d/a. Beringin Rt.01/2 PLG 5 K2

Hlg:STNK AA.3115.ML an. Imam Hasanudin d/a. Klepu Rt. 03/1 PLG 5 K2

Hlg:STNK AA.4336.HL an.Ngatiyah d/a. Tridadi Rt. 03/1 PLG 5 K2

Hlg:TNK AA.2295.RC an.Partiyah d/a. Karanggetas Rt05/2 PLG 5 K2

Hlg:STNK AA.2300.CL an.Aeriansyah d/a. Wirun PLG 5 K2

Hlg:STNK AA.6118.CL an. Suyatno d/a. Pradaglor Rt. 01/1

SMG 5K 4

BU:RMH HM 320m2 TghKota Dpn Pasar Batang 50 meter Dari Jalan Raya 250Jt/Nego T.T Di Smg T.74059922

SMG 5K 4

MOBIL ANDA LEMOT,KURANG BRTENAGA Kami Pny Solusinya Psg Piggyback Unichip Dastek (Specialist Mobil Berteknologi ECU & Injection) Di Jamin Perfoma Naik 20%-100% Ada Unit Test Drive:KAROSERI CENTER Hasanudin D52 AB Smg: 08122822258

RUKO HM LT/LB:130m/180m. Jl.Banaran Raya UNNES Smg 081390880005

PLG 5 K2

JUAL KAVLING TLUMPAK PERMAI 123,124,136,Ang Mulai 2Jtan/Bln Hub Sgr:024-50382852/024-70702860

SMG 5K 4

TERIMA JASA CUCI HEADLAMP MOBIL Ready:Cruise Control Pajero, Hidrolik Kap Mesin Innova/Pajero/ Fortuner,Bodykit & Stoplamp LED Fortuner/Pajero. TV2dinSymbionFor AgyaAyla/Ertiga/Inova/ RushTerios /Pajero,Universal.Single Disk Pioneer,Kenwood,Symbion. Camera & Sensor Parkir: Karoseri Center 2 Jl. Hasanudin D.52 AB:024-3558816

Lgx dsl H htm ps.pw.ac double vr16 081325333186 Ung

RUSH Tipe S’10.Putih.Tgn1.Mulus Ceka Motor-70332957

SIAP HUNI Rmh Baru type 130/160, strtgis,lbr jln 10m,Istw,100m dr jlan utama,lok.Woltermonginsidi hrg 800jt.024-74041251/70575199

SMG 5K 4

SMG 5K 4

SMG 5K 4

SMG 5K 4

PRM GRAHA Permata Bangetayu T.36 Prm Graha Permata TlogoMulyo T45 Hub:024-70173379 / 081326773334

SMG 5K 4

GRANDEXT SGX1,8/96(B)63JtNg Trwt Istw,Srs.TmnSatrio Manah 3/28Tlgsr

BU: All New Corolla ‘96 Hitam Hub: 70438181

SMG 5K 4

TPC II&Graha Pandansari Boja, DP 7Jt Angs Flat s/d Lunas 700rban 024-70060012 / 0857 9999 7657 0852 0092 4455 / 0813 9091 0404

SMG 5K 4

SMG 5K 4

KJG SUPER’91 Long Nasmc AC VR PS Siap Pakai. Hub: 085848856609

SMG 5K 4

BU: Jual Rmh 2LT,Candi Prambanan Perum Pasadena,Lksi Hook,Bngunan Baru.LT 500m2. HM.Harga 2,7 Nego Hubungi: 081 215 296 108

RMH KOST JL.KALIMASADA III (UNNES Smg) LT.194m2, LB.525m2 (2,5Lt) Hub:024-70118899 081 6488 5241

SMG 5K 4

SMG 5K 4

INVEST skrg!Rmh baru type 55/145 hook,bbs bnjir,stgs,desg.menawan lokasi Banyumanik,hrg 460jt. Hub.024-74041251/70575199

RMH SHM LT/LB.225/180m2 Kanguru Ry 17 dkt tol Gayamsari, 500m dr Majapahit 775jt Hub: 0816668166

MEMBERI LES MATEMATIKA, Hub:P.BUD Guru Math.70103764 & 08156573409

AVANZA’05/07/08 80Jtan Brg Bagus Terawat 082221985180/ 087731839237 YARIS S 08 Merah (H),An.Sendiri, Ceka Motor-70332957

JEPARA- Kebakaran terjadi di kawasan hutan pinus Sumosari wilayah BKPH Muria Pati Ayam, milik Perhutani KPH Pati. Peristiwa ini berlangsung pada Senin (3/11) malam, hingga menimbulkan kepanikan sejumlah warga yang tinggal di sebelah hutan. Usaha keras warga dan petugas Perhutani, dengan menggunakan cara tradisional akhirnya berhasil memadamkan kebakaran yang terjadi. Asper KPH Pati, Sapari saat dihubungi, Selasa (4/11) menyatakan, kebakaran yang berlangsung sekitar 4 jam tersebut menimbulkan kerusakan cukup parah. Kebakaran tersebut terjadi di petak 84 Hutan Sumosari yang masuk wilayah BKPH Muria Pati-Ayam. Sebanyak 573 batang pohon pinus diketahui terbakar dan tidak terselamatkan. Pohon-pohon tersebut merupakan hasil penanaman pada tahun 1987 lampau. Kawasan Hutan Sumosari BKPH Muria Pati Ayam, di Kabupaten Jepara lebih dikenal dengan sebutan Setro, menurut Sapari memiliki luas keseluruhan sekitar 4,5 hektar. Dari luasan tersebut sebanyak 1,5 hektar lahan terbakar. Sampai kemarin masih belum bisa dipastikan apa yang menyebabkan kebakaran. ■ dis-Tj

SMG 5K 4

SMG 5K 4

AC MOBIL ANDA TIDAK DINGIN? BAU? Dg TeknologiKomputer AC Mbl Anda Dijamin Dingin Maximal. “Bengkel Binaan Astra” Spesialis AC Mobil Majapahit160 SmpgTOLGayam6703009 SoekarnoHatta50 Arteri Tlogosari (6725757)Sukun58 Bymanik: 7460358 PerintisKemerdekaan 80 PdkPayung (7478026) Jl.Barito No.9(8448119)

YOGYA- Keterbatasan alat dan semakin membludaknya jumlah pasien menjadikan RS Dr Sardjito Yogyakarta tak mampu menangani seluruh pasien kanker yang berobat. Hanya 65 persen pasien yang bisa tertangani. Daftar tunggu pasien kanker agar bisa ditangani di rumah sakit pusat di DIY itu pun mencapai satu tahun. “Artinya, pasien kanker harus menunggu sedikitnya satu tahun untuk kemudian bisa ditangani. Tak hanya di Sardjito, fenomena itu hampir merata di seluruh kota di Indonesia,” ungkap Dirut RS Dr Sardjito Yogyakarta, dr M Syafak Hanung SpA, di sela program edukasi bagi profesi onkologi radiasi, yang digelar Estro (European Society for Radiotherapy and Oncology), di FK (Fakultas Kedokteran) UGM, Yogyakarta, Selasa (4/11). Guna mengatasi hal itu, lanjut Hanung, RS dr Sardjito sedang membangun pusat kanker bertaraf internasional. Fasilitas itu akan dilengkapi dua bunker khusus untuk radioterapi. Ketua Masyarakat Onkologi Radiasi Indonesia, Soehartati Gondhowiardjo MD PhD, pun mengemukakan melonjaknya jumlah penderita kanker di Indonesia. “Kondisi lingkungan, banyaknya polusi, juga menjadi salah satu penyebab sehingga usia penderita kanker di negara-negara berkembang lebih muda usia,” katanya. ■ ali-Tj

Hutan Pinus Setro Batealit Terbakar

NEW AVANZA G Th.2012,Putih,M, 150jt/Nego.Hub:081242456445

MURAH ! AVANZA E’2011 (H) MULUS 110Jt,081312229117/Pin: 283303A9

Hanya 65 % Pasien Kanker Tertangani

Hlg:STNK AA.9745.AC an.Pemkab. Kab. Pwr d/a. Jl. Proklamasi No2 PLG 5 K2

TNH HM 325M2 Jl.Bulusan IV-1 BrtKntr Kec Tblg Hp: 0811298966 PLG 5 K2

TNH + Bgn HM 855M2 Jl.Pahlawan 364 Puri Pati Hp: 081391458676 PLG 5 K2

Jual Tnh Zona Industri Ls.3,8 Hadi Jl.Pelabuhan Kaliwungu, Tanah 7.000m2 & 3.000m2 diJl. Raya Onggorawe Sayung.Hub: 081 127 7706 SMG 5K 4

Hlg:STNK AA.5168.DL an. Paiman d/a. Wangke Rt. 01/4 PLG 5 K2

Hlg:STNK AA.3018.ZV an.Rosa Herdianti d/a. Kalitanjung Rt.01/1 PLG 5 K2

Hlg:STNK AA.3833.GL an. Amat Sahiri d/a. Aglik Rt. 03/1 PLG 5 K2

Hlg:STNK AA.3716.EL an. SlametIlyam d/a. Kedung Agung Rt.02/1 PLG 5 K2

JL KAV Uk.8x15 =120 Jalan 6 mtr, Hrg 65jt,Bisa Cash/Krdit,Srt HM, Lok di Tambangan Hub: 0813 2535 8621; 089668420385; 085641792892 SMG 5K 4

JUAL:TNH PINGGIR PANTAI Ls.20 HaDpt Bibir Pantai,Cck U/Galangan Kapal Hub: 0812 2817 8886 SMG 5K 4

JUAL KAVLING L.120m2, Jl.Paving+ Saluran, Lokasi Ngaliyan, Hub. 0819 0123 5151, 0853 2983 0959 SMG 5K 4

Dijual Tanah Luas 1000m2 & 200m2 Lokasi Jl.Dewi Sartika Timur Hub: 081 9044 11 555 SMG 5K 4

Dijual Tanah Luas 5000m2 Lokasi Jl.Raya Km7 Genuk Strategis Hub: 085 799 799 515 SMG 5K 4

TNH LELANG TANAH PEKARANGAN, SHM Lt.507m2, AN:Ngadisan, Ds.Bumirejo Karang Awen Demak. 085291924345 SMG 5K 4

Tanah Gudang+ Rumah L.1380m2 HM harga 2,5jt/m,tengah kota Hub:085848820048 Ungaran SMG 5K 4

KAVLING di GOMBEL,VIEW KOTA, 90m2 Jl.Ry Gatsu 120m2: 081 2287 1112 SMG 5K 4

TNH KAV DKarangroto/Sembungharjo Hub:024-70173379 / 081326773334 SMG 5K 4

TNH HM Ls.216m2 Jl.Tlogosari Tembalang,Bagus Hub: 081327707098 SMG 5K 4

Kapling HM Jatingaleh&Tembalang LT:100,200,300,400m:02470519935 SMG 5K 4

Hlg:STNK AA.9065.RL an. Tito Suliono d/a. Kembaran Rt. 01/4 PLG 5 K2

Hlg:STNK AA.6798.EL an. Tamkah Widodo d/a. Kunir Rt. 04/1 PLG 5 K2

Hlg:STNK AA.6290.HL an. Wahyu Bima Baranza d/a. Ngaglik PLG 5 K2

Hlg:STNK AA.6873.ML an. Wody Sugiarto d/a. Pukubrojo Rt.01/2 PLG 5 K2

STNKAA.1494.BL an. PO.SumberAlam d/a.Jl.Diponegoro 164 Kta PLG 5 K2

STNKAA.1495.BL an. PO.SumberAlamd/a. Jl. Diponegoro 164 Kta PLG 5 K2

Hlg:STNK AA.3097.KC an.Aminudin d/a. Kuning Rt. 02/1 PLG 5 K2

Hlg:STNK AA.2635.MC an.M.Ridwan d/a. Semawung Kembaran Rt01/5 PLG 5 K2

Hlg:STNK AA.2346.PL an.Muatsarta d/a. Baledono Rt.01/4 PLG 5 K2

Hlg:STNK AA.5688.HC an. SriHardianti d/a. Mudalrejo Rt02/3 PLG 5 K2

Hlg:STNK AA.1780.MC an.Supriyanto d/a.Kaliwader Rt02/2 PLG 5 K2

Hlg:STNK AA.6277.GL an. Akhmad Qosim d/a. Tawangsari Rt. 07/2 PLG 5 K2

Hlg:STNK AA.5589.JC an. Tuminem d/a. Ngampel Rt. 08/2 PLG 5 K2

Hlg:STNK AA.4309.GL an. Muslih d/a. Kemiri PLG 5 K2

Hlg:STNK AA.3583.PL an. Ari Okta Riyanto d/a. Kroyo Rt.03/1 PLG 5 K2

Hlg:STNK AA.5628.JL an.Nugroho Tri Santoso d/a. Cepedak Rt05/4 PLG 5 K2

SMG 5K 4

PERUMAHAN HM Pedurungan T45/140 Harga Murah.Hub: 082242489657 SMG 5K 4

JUAL CPT/OPER KREDIT RMH BARU HM Bukit Wahid Regency. 082138489095 SMG 5K 4

RMH T54 PrmGriyaLestari A2/5 Ngalian,Ls84m2(300JtNg) 081575213807 SMG 5K 4

Hlg:STNK AA.5900.PL an. Sodikin d/a. Berdirati Rt. 03/2 PLG 5 K2

Hlg:STNK AA.5664.KL an. Teguh Widodo d/a. Condongsari Rt.03/2 PLG 5 K2

PUSAT PLAFON Jl.Gatot Subroto 37 Depan PDAM.024-70143773, Kalsi, GRC, Gypsum, Holo, Baja Ringan 60rb SMG 5K 4


Rabu Pon, 5 November 2014

Kejari Periksa Sekda dan Anggota FPDIP PURWOKERTO– Kejaksaan Negeri (Kejari) Purwokerto,Selasa (4/11) memeriksa Sekda Banyumas, Wahyu Budi Saptono, Kepala Inspektorat, Purwito dan anggota DPRD Banyumas dari Fraksi PDIP, Lulin Wisnu Prajoko, terkait Kasus dugaan suap terkait perizinan toko modern Indomaret. Lulin diperiksa mulai pukul 9.30 WIB hingga pukul 13.00 WIB. Usai pemeriksaan Lulin

hanya mengatakan, bahwa kedatangannya memenuhi panggilan Kejaksaan untuk

diperiksa sebagai saksi. Tentang keterangan yang diberikan, ia mengatakan, semua sudah disampaikan ke penyidik. Pemeriksaan kepada anggota DPRD ini, karena adanya dugaan aliran dana Indomaret kepada anggota DPRD untuk meloloskan pembahasan revisi Perda Pasar Modern. Kasi Intelijen Kejari Purwokerto, Abdul Rasyid membe-

narkan bahwa ketiganya dimintai keterangan sebagai saksi. Selain mereka, kejaksaan juga memeriksa tiga orang saksi dari Indomaret yaitu, Supervisor Lisensi PT Indomarco Prismatama Cabang Cirebon, Asep Gunawan, Manager Sales, Indra, dan salah seorang karyawan, Yosi. Enam saksi tersebut diperiksa secara terpisah-pisah. Namun, pemeriksaan paling

lama yaitu dari pihak Indomaret. ■ Panggil Bupati Dalam waktu dekat Kejari Purwokerto juga akan memanggil Bupati Banyumas, Ahmad Husein dan Wakil Bupati, dr Budhi Setiawan untuk dimintai keterangan. Kejari memerlukan keterangan dari bupati dan wabup untuk melengkapi berkas tersangka

mantan Kepala Satpol PP, Rusmiyati. Bupati dianggap mengetahui soal dugaan suap tersebut, sebab bupati ikut dalam tim Baperkumplin Pemkab Banyumas yang memeriksa Rusmiyati. Sementara wakil bupati dimintai keterangan karena pernah bertemu dengan pihak Indomart yang difasilitasi Rusmiyati. ■ hef-Tj

Janda Tewas Bersimbah Darah BLORA– Warga yang berdomisili di Jalan Pemuda, Gang Gudeg, Selasa (4/11) pagi geger. Sebab, Sunti (61), janda yang hidup sendirian di rumahnya, ditemukan meninggal di kamar rumahnya dengan kondisi bersimbah darah. Terlihat ada luka di bagian kepala sebelah kanan. Wanita yang beralamat di RT-03/ RW-01 Kelurahan Kedungjenar, Kecamatan Blora ditemukan dalam kondisi berbaring di tempat tidurnya. ‘’Saksi kali pertama melihat adalah tetangga, warga di sebelah rumahnya Sunti,’’ jelas Ketua RT 03/RW 01 Kelurahan Kedungjenar, Kota Blora, Supriyadi. Dari penuturan sejumlah warga, dimungkinkan korban terjatuh di rumahnya, karena beberapa hari sebelum ditemukan meninggal, korban mengeluh sakit. ‘’Hasil pemeriksaan polisi, ada paku yang menempel di dinding dan bekas terkena darah. Mungkin kepalanya membentur dinding dan paku itu hingga berdarah,’’ duganya. Dimintai konfirmasinya, Kepala Kepolisian Resor (Polres) BloraAKBP Mujiyono melalui Kepala Kepolisian Sktor (Polsek) Blora Kota AKP Sudarno menjelaskan, dari pemeriksaan di tempat kejadian perkara, pihaknya tidak ditemukan ada tanda-tanda penganiayaan. Selain itu hasil pemeriksaan atau visum luar dilakukan petugas dari kesehatan dan kepolisian di rumah korban juga tidak ditemukan hal-hal yang mencuriakan atau barang-barang korban yang hilang. ‘’Hasil pemeriksaan tidak ditemukan tandatanda itu. Ada saksi yang bilang kalau korban sakit dan terjatuh,’’ ujarnya.■ K9-Tj

50 Peserta CPNS Tidak Ikut Tes

SAMPAIKAN ASPIRASI : Puluhan buruh PT Dutatex menyampaikan aspirasinya dengan membentangkan poster di Dinsos Nakertrans, Selasa (4/11). ■ Foto : Hadi Waluyo-Tj

MAGELANG- Sebanyak 50 dari 4.668 orang calon pegawai negeri sipil (CPNS) Kabupaten Temanggung , tidak hadir dalam tes penerimaan CPNS yang berlangsung selama lima hari yang berlangsung di Gedung Bakorwil II Kedu –Surakarta di Kota Magelang. “Kami tidak tahu alasan yang pasti mengapa mereka tidak hadir dalam tes CPNS yang menggunakan metode metode Computer Assisted Test ( CAT ),” kata Koordinator pelaksana tes CPNS Kabupaten Temanggung, Sri Haryanto, kemarin. Sri Haryanto mengatakan, dari 4.668 pendaftar CPNS Kabupaten Temanggung tahun ini, memperebutkan 50 formasi yang ada yakni 32 formasi tenaga kependidikan, 6 tenaga kesehatan dan 12 formasi untuk tenaga teknis. Dari pendaftar tersebut paling banyak yakni untuk formasi tenaga pendidikan guru pendidikan Agama Islam ( PAI) yang jumlahnya mencapai 1.600 orang. Sri Haryanto mengatakan, hingga pelaksanaan tes tersebut, dari seluruh peserta yang mengikuti tes, belum ada yang berhasil menembus nilai 400. Dan paling tinggi yakni 394.■ ias-Tj

Buruh Dutatex Demo Tuntut Kesejahteraan

Pengelolaan Parkir akan Diserahkan Pihak Ketiga PURBALINGGA– Bupati Purbalingga Sukento Rido Marhendrianto menyesalkan target retribusi parkir tidak terpenuhi. Oleh karena itu dia berencana agar pengelolaan parkir diserahkan kepada pihak ketiga. “Seharusnya potensi parkir yang ada di Purbalingga mencapai empat miliar rupiah per tahun, sehingga ini menjadi tantangan kita bersama untuk membenahi. Bagaimana ke depan, agar pengelolaannya lebih baik lagi,” tuturnya, Selasa (4/11). Bupati mempunyai wacana Foto : ST agar seluruh pengelolaan parkir Sukento RM dikelola oleh pihak ketiga. Dengan pengelolaan diberikan kepada pihak ketiga, harapannya akan semakin bagus, dan mampu melampaui target yang dinginkan. “Saya mempunyai wacana tahun semua pengelolaan parkir, diserahkan kepada pihak ketiga, Pemkab akan siap memfasilitasi, dengan mengadakan lelang. Selain itu, dalam pelaksanaanya nanti, jangan sampai ada itervensi dari pihak manapun. Pokoknya perusahaan yang berani tinggi dalam lelang, itu yang kita pilih,”katanya. Kepala Pasa Segamas Purbalingga, Sunarto mengatakan, pihaknya menyambut baik gagasan bupati yang akan menyerahkan pengelolaan parkir kepada pihak ketiga, karena memang potensi parkir di Purbalingga sangat besar. ■ ST-Tj

Waspadai Ebola, DKK Datangi Rumah Haji SOLO- Dinas Kesehatan Kota (DKK) Surakarta menggelar pelayanan guna melakukan pengecekan kesehatan terhadap jamaah haji setempat yang baru kembali menunaikan ibadah di tanah suci. Pemeriksaan kesehatan yang akan dilangsungkan secara door to door, sebagai wujud antisipasi penularan penyakit termasuk diantaranya Ebola. “Jamaah haji yang baru saja kembali dari tanah suci harus secepatnya memeriksakan kesehatannya ke Puskesmas. Bila dalam dua minggu setelah tiba di tanah air tidak memeriksakan kesehatan, maka petugas DKK akan mendatangi kediaman jamaah haji dimaksud guna melakukan pengecekan,” ungkap Kepala DKK Surakarta, Siti Wahyuningsih, Selasa (4/11). Penyampaian peringatan bahaya virus dalam kategori berbahaya ini, lanjut Siti Wahyuningsih, terus diinformasikan kepada mereka yang baru saja melakukan perjalanan ke luar negeri termasuk jamaah haji. Diakui, para jamaah haji termasuk katagori rentan penularan secara langsung, saat mereka kontak/bersinggungan dengan banyak orang ketika berada di tanah suci.Utamanya kontak dengan mereka yang diduga terkena virus Ebola. Pada bagian lain Kepala DKK Surakarta menambahkan pihaknya terus mewaspadai penyebaran virus yang mematikan itu meski di wilayah setempat belum terdeteksi adanya virus ebola.■ K2-Tj

KAJEN- Puluhan buruh PT Dutatex didampingi pengurus DPC Serikat Pekerja Nasional (SPN) Kabupaten Pekalongan menggeruduk Dinas Sosial, Tenaga Kerja, dan Transmigrasi (Dinsos Nakertrans), Selasa (4/11). Massa menuntut agar puluhan pekerja PT Dutatex yang di-PHK dipekerjakan kembali, diberi upah sesuai UMK, diberi uang makan, dan dimasukkan ke dalam program BPJS. Puluhan buruh ini tiba di

kantor Dinsos Nakertrans sekitar pukul 10.00, untuk mengikuti proses mediasi buruh, SPN, dan pihak manajemen pabrik, dengan difasilitasi Dinsos Nakertrans. Setelah membentangkan sejumlah spanduk tuntutan, sebagian buruh didampingi pengurus PSP SPN PT Dutatex dan DPC SPN Kabupaten Pekalongan melakukan pertemuan dengan pihak manajemen di Aula Dinsos Nakertrans, dengan difasilitasi Din-

sos Nakertrans. Namun, setelah beberapa jam melakukan pertemuan, belum menghasilkan kesepakatan bersama, sehingga akan dilakukan mediasi kembali pada Kamis. ■ Belum Didaftarkan Ketua DPC SPN Kabupaten Pekalongan, Ali Sholeh, menyatakan, sekitar 43 buruh yang di PHK, termasuk di antaranya pengurus serikat pekerja meminta untuk dipekerjakan kembali. Selain itu,

dalam pertemuan itu, pihak pekerja PT Dutatex juga menyampaikan sejumlah aspirasinya, di antaranya upah masih dibawah UMK dan belum didaftarkan dalam program BPJS. “Pengawas dari Dinsos Nakertrans juga sudah melakukan sidak ke pabrik. Dari hasil sidak itu masih ditemukan banyak pekerja yang upahnya dibawah UMK,” ujar Ali Sholeh. ■ haw-Tj

Kuasa Hukum Bambang Haryanto Surati Jamwas SRAGEN- Tak puas melakukan gugatan praperadilan, kuasa hukum Ir Bambang Haryanto, M Taufiq SH menyampaikan surat permohonan perlindungan dan keadilan. Surat tersebut disampaikan kepada Jaksa Agung Muda Pengawasan dan Kejaksaan Agung RI. M Taufiq juga berharap kasus dugaan penipuan jabatan Sekda Sragen tersebut segera disidangkan. ”Upaya pembelokan perkara dari kasus penipuan ke gratifikasi sangat kentara se-

kali,” ujar M Taufiq kepada wartawan, Selasa (4/11). Dalam Surat permohonan bernomor 116/P/LF.MT&P/X/2014, M Taufiq menyebutkan proses penyelidikan dan penyidikan perkara dugaan penipuan jabatan sekda, dengan terlapor Bupati Sragen Agus fatchur Rahman telah selesai dilakukan. Dari hasil pemeriksaan dan penyidikan tak ditemukan adanya unsur dan bukti-bukti yang menunjukkan adanya tindak pidana penyuapan.

‘’Hal itu berdasarkan pada fakta bahwa uang pelapor sudah dikembalikan sebelum laporan polisi dibuat. Kedua, sesuai pasal 26 ayat 1 UU No 32 Tahun 2004 tentang Pemerintah Daerah, wakil bupati tidak memiliki kewenangan apapun dalam pengangkatan PNS (Pegawai Negeri Sipil) di lingkungan manapun,” ujar M Taufiq. Dalam berita acara pemeriksaan terlapor, yang bersangkutan mengakui bahwa perbuatan meminta uang Rp

800 juta kepada pelapor, dengan janji akan diangkat sebagai sekda apabila terpilih jadi bupati pada pilkada adalah perbuatan pribadi. ”Atas pertimbangan itu kami meminta agar Jaksa Agung Muda Pengawas dan Kejaksaan Agung RI memberi perlindungan dan keadilan hukum bagi klien kami. Sekaligus kami juga berharap perkara ini segera dilimpahkan ke Pengadilan Negeri Sragen untuk disidangkan,” ujarnya.■ K25-Tj

Penerima KIS dan KIP di Tegal Belum Jelas SLAWI- Progam Kartu Indonesia Pintar (KIP) dan Kartu Indonesia Sehat (KIS) yang dicanangkan Presiden Jokowi mengalami kendala di Kabupaten Tegal. Sebab, pihak Pemkab hingga saat ini masih bingung mengumpulkan dara calon penerima kartu tersebut. ‘’Kami menggandeng kerjasama dengan Universitas Pancasakti Tegal untuk melakukan pendataan ke setiap desa terkait siapa saja yang berhak menerima KIP dan KIS,’’ beber

Asisten II Sekretariat Daerah Pemerintah Kabupaten Tegal, Toto Subandriyo, di sela peresmian rumah pintar petani, Selasa (4/11). Dijelaskan dia, kerja sama tersebut dilakukan lantaran pihaknya menilai universitas lebih independen dan mengena. Terlebih, belum lama ini UPS Tegal telah melakukan Kuliah Kerja Nyata (KKN) yang tersebar di seluruh pelosok Kabupaten Tegal. Sejatinya, Toto belum pa-

ham ihwal penerapan dua kartu yang baru diluncurkan pemerintah pusat itu. Padahal, Kabupaten Tegal dinyatakan sebagai salah satu daerah percontohan untuk program perdana pemerintahan Joko Wido do-Jusuf Kalla tersebut. ■ Tunggu Instruksi Dijelaskan lebih lajut oleh Toto, pihaknya akan menunggu instruksi Gubernur Jateng, Ganjar Pranowo ihwal program KIP dan KIS. Selama

menunggu kepulangan Ganjar dari Jakarta, Toto masih menerka tentang basis data yang akan digunakan. Adapun untuk calon penerima KIP, kemungkinan besar berbasis dengan data dari desa-desa. Untuk itu, Pemkab Tegal berencana mengerahkan mahasiswa untuk terjun ke desa guna menyaring pelajar yang layak menerima kartu semacam anjungan tunai mandiri itu. ■ M12-Tj

Gandeng Jepang Kerjasama Olah Sampah TEGAL- Pemerintah Kota (Pemkot) Tegal menggandeng pemerintah Jepang untuk pengolahan sampah atau management waste. Langkah awal Walikota Siti Masitha ditandai pertemuan dengan perwakilan Pemerintah Kota Kube, Provinsi Yamaguchi, Jepang, Selasa (04/11). Pertemuan tersebut difasilitasi Koordinator Fungsi Ekonomi Konsulat Jenderal Osaka, Siti Nizamiyah dan Susana Raharjo. Hadir dari pihak Jepang, Yamaguchi selaku Vice Chairman Industry Promotion Foundation, Mori Toshiaki Director Kiyasu Akie dan Jetro Yamaguchi Deputy Director Hiroko Hayashi. Mereka dikoordinatori oleh

Director Global Info, Iwan Rya Widjaya. Sementara Walikota didampingi Staf Ahli Khusus, H Amir Mirza, Plt Sekda Kota Tegal, Dyah Kemala Sintha, Kepala Bappeda Kota Tegal, Imam Badarudin dan Kepala Dinas Pemukiman dan Tata Ruang, Ir Nur Effendi. ‘’Pengolahan sampah di Tegal sudah sangat kritis dan harus segera ditangani. Untuk itu kami mengajak kerja sama Pemerintah Jepang dalam hal pengolahan sampah,’’ ungkap Walikota. Sementara itu, Director Kiyasu Akie, Mori Toshiaki menyebutkan, di Kota Kube terdapat pengolahan sampah yang dimiliki oleh perusahaan swasta. Sudah banyak

pemerintah daerah di Indonesia juga tertarik dan sudah melakukan kunjungan ke

sana, seperti Pemerintah Bangka Belitung.■ M12-Tj

PLAKAT : Wali Kota Tegal, Hj Siti Mashita menyerahkan plakat kepada Director Kiyasu Akie, Mori Toshiaki usai melakukan pertemuan terkait kerja sama pengolahan sampah. ■ Foto : Haikal-Tj


Rabu Pon, 5 November 2014

FPDIP Minta Pengadaan Mobdin Ditunda PURBALINGGA - Fraksi PDI Perjuangan (FPDIP) DPRD Purbalingga meminta agar rencana pengadaan empat mobil dinas baru untuk Pimpinan Dewan (Pimwan) ditunda. Alokasi anggaran pengadaan sebesar Rp 1,6 miliar diusulkan untuk dialihkan kepada sektor lain. ‘’Pengadaan mobil baru Pimwan belum jadi prioritas.

Jangan menghambur-hamburkan anggaran. Lebih baik anggarannya digunakan untuk pembangunan yang menyentuh masyarakat secara langsung,” kata Ketua FPDIP, Hj

Utik Andrawati, Selasa (4/11). Utik mengatakan pihaknya akan berkomunikasi dengan Ketua DPRD Tongat SH yang notabene adalah anggota FPDIP, terkait rencana pengadaan mobil dinas baru tersebut. “Pimwan saat ini memiliki mobil dinas jenis Toyota Innova. Mobil tersebut masih layak pakai. Tidak perlu diganti dengan yang baru. Apalagi jika memang menyedot anggaran

yang banyak,” ungkapnya. FPDIP juga akan menyampaikan sikap tersebut kepada Bupati. Menurutnya anggaran untuk pengadaan mobil dinas Pimwan bisa digunakan untuk pembangunan infrastruktur yang sempat tertunda. ■ Dikaji Ulang Seperti diberitakan, rencana pengadaan mobil dinas baru bagi empat unsur pimpinan

DPRD Purbalingga periode 2014-2019 dipersoalkan. Anggota Badan Anggaran (Banggar) DPRD Purbalingga, Karseno SH mengatakan pengadaan mobil dinas Pimwan yang baru perlu dikaji ulang. Menurutnya mobil jenis Kijang Inova yang digunakan pimpinan dewan masih dalam kondisi bagus. Di lain pihak lima fraksi yang tergabung dalam Koalisi

Merah Putih (KMP) masingmasing Fraksi Partai Golkar (FPG), Fraksi Partai Gerindra, Fraksi Amanat Nasional (FAN), Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (FPKS) dan Fraksi Persatuan Demokrat (FPD) menyatakan sepenuhnya mendukung alokasi anggaran Rp 1,6 miliar yang akan digunakan untuk pengadaan mobil dinas baru Pimwan.■ ST-Tj

Seniman Ikuti Workshop Seni Borobudur MAGELANG - Para seniman tradisional di Kabupaten Magelang sedang mempelajari relief-relief yang terpahat di dinding Candi Borobudur. Relief yang terdapat di batu dinding Candi Borobudur sebagai peninggalan Raja Samaratungga itu, akan divisualisasikan ke dalam pementasan kesenian tradisional. “Makna yang terkandung dalam relief sangat memungkinkan dituangkan dalam bentuk tarian. Tarian tersebut kemudian bisa diintegrasikan ke dalam kesenian tradisional, seperti dayakan, jatilan, campur, angguk, soreng, dan lainnya,” kata mantan dosen ISI Solo, Dr Wilis Rengganis di Magelang, Selasa (4/11). Menurut Wilis Rengganis, keberhasilan visualisasi relief ini dinilai bergantung pada kreativitas seniman itu sendiri. Hal ini menjadi kajian menarik dalam Workshop dan Pelatihan Seni Tradisi dalam Rangka Ruwat Rawat Borobudur 2015 di aula Balai Desa Borobudur, beberapa waktu lalu. Kepala Balai Konservasi Borobudur (BKB) Marsis Sutopo mengungkapkan, ada dua lantai di candi Borobudur yang berpotensi digarap menjadi seni tari yakni Karmawibangga dan Lalita Vistara. Seniman bisa memilih relief Lalita Vistara. Di relief ini ada tokoh dan alur cerita. Ceritanya tidak bisa dibolak balik. ■ ali-Tj

Pria Stres Lukai Ayah PERCEPAT PELEBARAN : Sebuah alat berat dikerahkan untuk mempercepat pengerjaan proyek pelebaran jalan Blabak-Banar. Foto : Tri Budi Hartoyo-Tj

Pelebaran Jalan Blabak-Banar Dikebut MUNGKID - Teguran dari Dinas Pekerjaan Umum, Energi dan Sumber Daya Mineral (DPUESDM) Kabupaten Magelang, disambut baik oleh CV Satya Manunggal. Rekanan itu bergerak cepat untuk menyelesaikan proyek pelebaran jalan Blabak-Banar senilai Rp 1,8 miliar. Dari pantauan lokasi, dua alat berat ukuran besar (PC-200) dan satu unit alat berat kecil (PC-75) tengah menggali bahu jalan sisi Selatan. Dan satu stoom walls kecil

untuk memadatkan material LPB (lapisan pondasi bawah) di bahu jalan yang telah digali. Melihat perkembangan itu membuat, Sapto Hardoyo, Direktur CV Satya Manunggal, semakin optimistis bisa menyelesai kan pekerjaan tepat waktu. “Mungkin lebih cepat dari target waktu yang ditetapkan dalam perjanjian kontrak, 16 Desember 2014,” katanya, kemarin. Sapto mematok target, pengerukan bahu jalan akan selesai

Rabu (5/11) ini. Untuk proses pemadatan material LPB dijadwalkan sudah rampung dalam sepekan ke depan. Segera dilanjutkan pemadatan LPA yang diperkirakan sudah beres pada 20 November mendatang. ■ Diperingatkan Oktober lalu, CV Satya Manunggal diperingatkan oleh DPUESDM Kabupaten Magelang. Kontraktor itu diminta karena dipandang lamban dalam penyele-

saian proyek infrastruktur jalan KSPN Borobudur yang dibiayai dana bantuan gubernur (bangub) yang dikucurkan mela-lui APBD Jateng 2014. Berdasarkan SPMK DPUESDM 4 Agustus 2014, pelebaran jalur wisata alternatif Solo-KetepBorobudur sepanjang hampir 5 Km itu harus selesai selama 3,5 bulan. Ter-masuk perbaikan saluran (drainase) pada kanan kiri jalan tembus Blabak ke kawasan Kota Mungkid tersebut. ■ TB-Tj

Semua Jamaah Haji Telah Kembali MUNGKID - Jamaah haji asal Kabupaten Magelang sudah kembali ke tanah air, Selasa (4/11) kemarin. Rombongan yang terbagi dalam empat kloter datang secara berurutan, disambut Bupati Zaenal Arifin bersama jajaran muspida, Sekda dan Kepala Kantor Kemenag, di Pendapa Pemkab setempat. Sebanyak 78 haji yang masuk kloter 65 tiba pukul 08.00, disusul 370 haji dari kloter 66 datang pukul 10.00. Untuk 369 haji yang tergabung dalam kloter kloter 67 dijadwalkan tiba pukul 22.00. Lalu 68 haji dari kloter 68 direncanakan datang Rabu (5/11) pukul 06.30 melalui embarkasi haji Donohudan Surakarta. Menurut Kepala Kantor Ke-

menag Kabupaten Magelang, Khudaifah, ada beberapa haji yang dipulangkan lebih awal. Karena sakit kronis diterbangkan bersama jamaah haji dalam kloter 21. Sedang enam haji berusia lanjut diikutkan dalam kloter 23 dan 30. ”Kloter 21 tiba di surakarta Kamis (18/10) lalu, namun ada yang meninggal sesaat setelah turun dari pesawat namun sempat dirawat di Rumah Sakit Muwardi Solo,” kata Khudaifah. Bupati Zaenal Arifin SIP bersyukur karena pelaksanaan haji tahun ini berjalan lancar baik dari pemberangkatan hingga kepulangannya, meskipun ada beberapa yang meninggal di tanah suci. ■ TB-Tj

SAMBUT JAMAAH HAJI : Bupati Zaenal Arifin saat menyambut kedatangan rombongan haji yang baru kembali dari tanah suci. ■ Foto : Tri Budi Hartoyo-Tj

Bendera Partai pun Tertancap di Puncak Lawu SRAGEN - Rombongan ekspidisi yang berasal dari kalangan pengurus dan kader PDI Perjuangan Sragen, berhasil mendaki puncak Gunung Lawu, Minggu (2/11). Meski pimpinan rombongan, Ketua DPC PDIP Sragen Bambang Samekto SH yang sempat kelelahan, namun tak mengurungkan niat para kader DPC dan PAC itu menancapkan bendera partai berlambang kerpala banteng moncong putih tersebut. Bahkan, Totok panggilan akrab Bambang Samekto, yang juga ketua DPRD Sragen dikabarkan sempat dievakuasi saat melakukan pendakian, kini telah melakukan aktivitas kembali seperti semula. Selain ngantor di DPRD, dia juga terlihat sibuk menerima tamu. Tak hanya itu, dia juga terlihat serius menandatangani sejumlah dokumen. Ditemui di ruang kerja-

nya, Totok mengaku sempat kelelahan saat mendampingi rombongan ekspedisi Pecinta Alam DPC PDI Perjuangan Sragen mendaki puncak Gunung lawu. Rasa lelah dan dingin yang amat sangat dia alami sejak berada di pos 3 pendakian. ■ Pendaki Perempuan Masih kata Totok, dari 23 anggota rombongan tim

ekspedisi pecinta alam DPC PDIP Sragen itu, hanya 14 prang yang berhasil sampai di puncak Gunung Lawu. Salah satunya Ketua Departemen Pemberdayaan Perempuan DPC PDIP, Evi Yudamita, istrinya. Kegiatan ekspedisi pecinta alam itu diikuti sejumlah pengurus struktural DPC dan PAC. Bambang Samekto juga mengucap-

DI PUNCAK LAWU : Para pengurus dan kader DPC dan PAC PDIP Sragen, setelah tiba di puncak Gunung Lawu, membentangkan bendera partai. ■ Foto : Sutyatmoko-Tj

kan terimakasih kepada sejumlah pihak, termasuk kepada komunitas Anak Gunung Lawu (AGL), yang

telah mendampinginya saat mengantarkan rombongan tim ekspedisi. ■ K25-Tj

JEPARA - Tim Satpol PP Jepara, Selasa (4/11) dibuat sibuk oleh Slamet Riyanto (33) warga Krasak, Bangsri. Pria yang diketahui mengalami gangguan kejiwaan ini melakukan tindakan membahayakan. Secara tak diduga-duga, Slamet melukai lengan ayahnya sendiri yang sedang tidur, pada Selasa (4/11) dinihari. Kejadian ini kemudian dilaporkan ke Pemkab, dan sepasukan Satpol PP dikerahkan untuk mengamankannya. Menurut Hardi S, salah seorang pengurus RT setempat, kejadian ini sudah beberapa kali terjadi. Sebelumnya, Slamet juga pernah memukul kepala ayahnya Sunardi (65) dengan batu. Kejadian terakhir ini akhirnya membuat warga dan pihak keluarga memutuskan untuk mengambil tindakan dengan mengamankannya. Selanjutnya Slamet dibawa ke RSUD Kartini dan ditempatkan di Ruang Seruni, yang memang khusus digunakan untuk merawat mereka yang mengalami gangguan kejiwaaan. ■ dis-Tj

Kajari Palsu Peras Pejabat KUDUS - Kasus percobaan pemerasan menimpa Kepala Dinas Cipta Karya dan Tata Ruang Kudus, Didik Tri Prasetyo. Didik diperas oleh seseorang yang mengaku sebagai utusan Kepala Kejari Kudus, Amran Lakoni. Beruntung, aksi tersebut gagal setelah Didik bertemu langsung dengan Kajari yang asli. Menurut informasi yang ada, percobaan pemerasan tersebut bermula ketika Didik menerima telepon dari seseorang bernama Hadi yang mengaku sebagai staf Kajari. Lewat sambungan telepon tersebut, Didik diminta menyiapkan uang dalam jumlah tertentu. Uang itu rencananya digunakan sebagai dana pengamanan dan operasional Kejari Kudus. Beruntungnya, sebelum menuruti permintaan dari Hadi tersebut, Didik kemudian mendatangi kantor Kejari Kudus dan menghadap langsung ke Amran Lakoni. Penasaran dengan laporan tersebut, Amran Lakoni pun meminta Didiek menghubungi nomor telepon pihak yang mencatut namanya. Dan setelah tersambung, Amran pun berbicara dengan seorang laki-laki berlogat luar Jawa tersebut. Saat ditanya, ternyata lelaki tersebut malah mengaku sebagai Kajari Kudus Amran Lakoni. Kontan saja, Amran marah dan menyemprot laki-laki di ujung telepon tersebut.■ tom-Tj


BK Bakal Publikasikan Anggota Dewan Pemalas

Rabu Pon, 5 November 2014

KUDUS- Badan Kehormatan (BK) DPRD Kabupaten Kudus mengancam akan mempublikasikan para anggota dewan yang malas dalam menjalankan tugasnya. Selain itu, BK juga akan memberikan sanksi tegas sesuai tata tertib DPRD yang berlaku. Hal tersebut sebagaimana

disampaikan Ketua BK DPRD Kudus, Setya Budi Wibowo, Selasa (4/11) kemarin. Menurut dia, selama ini kinerja anggota DPRD sering menjadi sorotan dari masyarakat. Terutama dalam persoalan kedisiplinan kerja, banyak menjadi perhatian umum. ■ tom-Tj

Proyek Tol, 50 Rumah Warga Rusak BREBES– Sekitar 50 rumah milik warga di Desa Sidamulya, Kecamatan Wanasari, Kabupaten Brebes temboknya mengalami keretakan. Hal tersebut sebagai dampak pekerjaan pemasangan tiang pancang proyek jalan tol Brebes-Pemalang di ruas jalan Desa Sidamulya. “Saya bersama dengan keluarga Pak Romli dan Pak Alim terpaksa mengungsi ke rumah saudara. Soalnya, tembok rumah sudah mulai retak-retak dan takutnya roboh. Keretakan tembok rumah akibat getaran dari pemasangan tiang pancang pembangunan proyek jalan tol. Ada sekitar 50 warga di sini yang rumahnya retak-retak akibat dampak dibangunnya jalan tol,” tutur warga RT 5 RW 8 Desa Sidamulya, Kecamatan Wanasari, Karso saat dikonfirmasi Selasa (4/11). Sementara itu, di hari yang sama pertemuan warga dengan pelaksana proyek jalan tol dari PT Waskita Karya di Balai Desa Sidamulya akhirnya batal digelar. Pasalnya, perwakilan pelaksana proyek jalan tol tidak hadir dalam pertemuan tersebut. Padahal, puluhan warga sudah datang memenuhi undangan pertemuan itu. ■ Warga Kecewa Perwakilan warga, Thorisin mengaku kecewa dengan ketidakhadiran perwakilan dari pelaksana proyek. Dijelaskan, selain sekitar 50 rumah warga mengalami retak-retak, dampak lainnya terkait pembangunan proyek jalan tol yakni terjadinya polusi udara. Perwakilan warga lainnya, Wawan menyatakan akan meminta pertanggungjawaban pe-

laksana proyek jalan tol apabila tuntutan warga terkait kompensasi tidak diperhatikan. Kadus Sidamulya Kulon, Basuni juga mengaku kecewa dengan ketidakhadiran perwakilan pelaksana proyek jalan tol dalam pertemuan di balai desa. “Kami sudah mengundang secara resmi tapi undangan pukul 13.00 siang tidak ada satu pun wakil Waskita yang datang. Sampai pukul 16.00 sore pun, warga menunggu di balai desa pihak pelaksana proyek juga tidak datang. Warga sangat kecewa dengan pihak pelaksana proyek tol,”pungkas Basuni. ■ ero-Tj

PROYEK TOL : Pelaksanaan proyek tol di ruas jalan Desa Sidamulya, Kecamatan Wanasari, Kabupaten Brebes dikeluhkan warga. Selain membuat rumah warga retakretak juga terjadi polusi udara. Inzet : Rumah milik Romli warga RT 5 RW 8 Desa Sidamulya, Kecamatan Wanasari temboknya mengalami keretakan akibat terkena getaran pemasangan tiang pancang proyek jalan tol. ■ Foto : Eko Saputro-Tj

Simpan SS, Anggota Dalmas Terancam Dipecat Jalan Rusak, DPU Peringatkan PDAM SOLO- Kerusakan sejumlah jalan di Kota Solo mendorong Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Surakarta bakal melayangkan surat peringatan kepada Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) setempat. Penyebabnya, PDAM Surakarta dinilai tidak melakukan pekerjaan proyek jaringan perpipaan secara sempurna, dengan menggali aspal jalan sehingga mengakibatkan jalanan bergelombang. “Surat peringatan untuk segera memperbaiki jalan yang rusak segera dikirim ke PDAM ,” terang Kepala DPU Surakarta Ahyani. Ahyani membeberkan, pihaknya tidak hafal mengenai rincian jalan yang mengalami kerusakan. Namun demikian DPU memiliki data lokasi jalan yang rusak akibat sebelumnya menjadi areal jaringan perpipaan. Data itu pasti ada karena DPU selalu melakukan pendataan janan yang rusak. Secara terpisah Kepala Bidang (Kabid) Bina Marga DPU Surakarta Nur Basuki, Selasa (4/11), mengatakan, ruas jalan kota yang rusak akibat adanya proyek perpipaan PDAM mel;iputi jalan Ki Mangun Sarkoro, Jalan Perintis Kemerdekaan dan Jalan Patimura. Kerusakan juga terjadi di jalan nasional diantaranya Jalan H Agus Salim (Purwosari), Jalan Piere Tendean Nusukan. Kerusakan yang terjadi memunculkan keluhan warga serta mengakibatkanb kecelakaan. Kejadian itu membuat warga melapor karena menduga hal itumerupakan bidang DPU. ■ K2-Tj

SOSOK Tekan Angka Lakalantas BAGI Kasatlantas Polres Brebes, AKP Rendy Andy Julikhlas SH SIK, turunnya kasus kecelakaan lalulintas (lakalantas) patut disyukurinya. Pasalnya, ada sekitar 30 persen kasus lakalantas di wilayah hukum Polres Brebes mengalami penurunan dibandingkan dengan tahun 2013 lalu. “Keberhasilan menekan angka lakalantas yakni upaya melakukan rekayasa lalu-lintas dengan mengadakan sosialisasi kepada para pengguna jalan, agar selalu berhati-hati saat memasuki wilayah hukum Polres Brebes,” tukas Kasatlantas yang akrab disapa Rendy. Alumni Akpol tahun 2005 lalu ini juga menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaannya kepada seluruh masyarakat pengguna jalan yang selalu mentaati peraturan lalulintas. Rendy menandaskan, pihaknya juga melaksanakan instruksi Kapolres Brebes berupa program zero victim on pantura road. Selain itu, dalam rangka menekan angka lakalantas, diterjunkannya juga jajaran anggota Satlantas Polres Brebes di penggal jalan di jalur Pantura.■ ero-Tj

SOLO- Kepolisian Resort Kota (Polresta) Surakarta bakal menjatuhkan sanksi terhadap salah seorang oknum anggota Pengendalian Massa (Dalmas) setempat. Briptu ES (26) demikian oknum tadi terancam sanksi pemecatan, sehubungan diketahui menyimpan narkotika jenis sabu-sabu (SS) di dompetnya. “Yang bersangkutan masih dalam penyelidikan. Kemungkinan akan dikenakan sanksi

indisipliner dan sanksi peradilan umum. Bahkan sanksi desersi,” kata Kasubag Humas Polresta Surakarta, AKP Sis Raniwati, mewakili Kapolresta Kombes Pol Iriansyah, Selasa (4/11) siang. Kasubag Humas AKP Sis Raniwati mengatakan, Briptu ES diduga kuat melanggar kode etik Polri dan tindak pidana kriminal karena kedapatan menyimpan SS seberat 2 gram. ‘’Terbongkarnya perilaku ES

berlangsung ketika pihak bersangkutan ditangkap tiga petugas Propam Polresta Surakarta, di tempat kos dibilangan Kebonan Sriwedari Kecamatan Laweyan pada sehari sebelumnya,’‘ jelasnya. ■ Desersi Dari sumber berbeda diperoleh keterangan , penangkapan terhadap Briptu ES dilakukan sehubungan yang bersangkutan tidak masuk ber-

dinas (desersi) selama tiga hari berturut–turut. Karena itulah petugas Propam Polresta Surakarta melakukan pencarian di kos Briptu ES. Ketika berhasil dijumpai, petugas langsung melakukan pemeriksaan diantaranya terhadap dompet milik Briptu ES. Pada benda inilah, petugas menemukan narkotika. Seketika itu juga , ES digelandang ke Mapolresta Surakarta.■ K2-Tj

Calo Lowongan Kepala Sekolah Gentayangan PEMALANG- Pemerintah Kabupaten Pemalang melalui Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga akan melakukan seleksi jabatan kepala sekolah mulai dari TK hingga tingkat SMA termasuk untuk pengawas sekolah. Pendaftaran di Dindikpora mulai dibuka Selasa (4/11) dan akan ditutup hingga (7/11) mendatang. Kondisi ini ternyata dimanfaatkan oleh orang-orang yang tidak bertanggungjawab demi kepentingan pribadi, dengan

jalan menawarkan kepada calon-calon kepala sekolah untuk bisa lolos seleksi, namun dengan imbalan tertentu. Berdasarkan data yang diperoleh Wawasan, jumlah lowongan kepala sekolah untuk TK sebanyak enam orang, sedangkan formasi kepala sekolah SD terbanyak dengan jumlah mencapai 95 orang. Sementara untuk SMP 16 orang dan SMA empat orang, sehingga total seluruhnya kebutuhan ada sebanyak 121 orang.

Selain itu dibutuhkan pula pengawas SD sebanyak sembilan orang. Ada sejumlah persyaratan umum antara lain berpendidikan S1 atau D4, usia maksimal 56 pada 31 Desember 2016, tidak pernah dijatuhi hukuman disiplin pada tingkat sedang maupun berat. Berpengalaman mengajar 5 tahun, pangkat serendahnya IIIc untuk kepala sekolah TK, IIId untuk kepala sekolah SD, IVa untuk jabatan kepala sekolah

SMP/SMA. Dan seleksi akan dilaksanakan secara bertahap mulai dari pendaftaran, seleksi tertulis dan wawancara. ‘’Kami minta untuk calon-calon kepala sekolah untuk berhatihati dan tidak percaya jika ada pihak-pihak yang memberikan penawaran bisa menjamin menjadi kepala sekolah karena semuanya akan dilakukan sesuai aturan,” tandas Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga, Drs Mariyoto MPd.■ obo-Tj

Pemkab Diminta Terapkan UU Desa KAJEN- Perangkat desa yang tergabung dalam Persatuan Perangkat Desa Republik Indonesia (PPDRI) Kabupaten Pekalongan ngudo roso (melakukan dialog sambung rasa) dengan wakil rakyat yang duduk di Komisi A DPRD setempat di Ruang Komisi A, Selasa (4/11). Para perangkat desa ini berbagi isi hati terkait keluarnya UU Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa, dan PP Nomor 43 Tahun 2004 tentang Peraturan Pelaksanaan UU Desa. Namun, dalam pertemuan yang juga dihadiri Kesbangpol dan Bagian Pemerintahan Kabupaten Pekalongan itu, muncul pula persoalan dualisme kepengurusan perangkat desa di Kabupaten Pekalongan, yakni Persatuan Perangkat Desa Indonesia (PPDI) dan PPDRI. Ketua PPDRI Kabupaten Pekalongan, Ajunis mengatakan, ke-datangan mereka ke DPRD untuk mengetahui persiapan Kabupaten Pekalongan dalam menghadapi UU Desa dan PP Nomor 43. “Kami mengharapkan ada keberpihakan terhadap

perangkat desa dari Pemkab Pekalongan dalam men-sikapi UU Desa tersebut,” ujarnya. Dikatakan, dalam pertemuan

itu, Pemkab Pekalongan secara teknis sudah mempersiapkan diri untuk menghadapi berlakunya UU Desa. Menurutnya, pada ta-

hun 2015, sejumlah Raperda yang berkaitan dengan pelaksanaan UU Desa akan dibahas. ■ haw-Tj

BERDIALOG : Pengurus Perangkat Desa Republik Indonesia (PPDRI) menggelar dialog dengan Komisi A DPRD, Selasa (4/11), terkait persiapan menghadapi UU Desa. ■ Foto : Hadi Waluyo-Tj


25°C 35°C

Rabu Pon, 5 November 2014

23°C 33°C

25°C 35°C

24°C 35°C

24°C 35°C

23°C 32°C

Sumber : BMKG Jawa Tengah

Main Game, Tewas Dicelurit MANYARAN-Gara-gara tidak bisa menahan emosi lantaran ditantang berkelahi, Suwari alias Kasman (24), nekat melakukan pembunuhan.

DIMINTAI KETERANGAN: Pelaku pembacokan di warnet Jalan WR Supratman, dimintai keterangan Kapolrestabes Semarang Kombes Pol Djihartono, dalam gelar kasus di Mapolretabes Semarang. n Foto: Felek Wahyu-Ks

Korban Yanuar Rusmianto (24) tewas dicelurit saat bermain game di warnet Jalan WR Supratman Senin (3/11) malam pukul 21.30 WIB. Korban mengalami luka ba-

Bersambung ke hal 21 kol 3

n Proyek Perawatan Jantung RSUD Kota Semarang Baru Capai 19,6 Persen

Kontraktor Lamban, Dewan Kecewa KETILENG- Pembangunan gedung perawatan kesehatan paru dan jantung di RSUD Kota Semarang di Ketileng disorot dewan. Kekecewaan DPRD ini dikarenakan pembangunan gedung yang seharusnya rampung pada pertengahan Desember, hingga kini proses pekerjaannya baru 19,6 persen.

Dilayani Baik Suroso (pasien, warga Mranggen) KALAU saya tidak tahu menahu mas. Yang penting, saat sakit dan berobat bisa dilayani dengan baik dan sembuh. Kalau gedungnya belum rampung, saya tidak tahu. n Hid-Ks Foto: Wahid

Bandung Bondowoso Hadi Parwito (pengunjung, warga Kedungmundu)

Ketua Komisi D DPRD Kota Semarang Laser Narindro mengungkapkan, pekerjaan proyek ini sangat lamban, kini mencapai 19,6 persen. Padahal proyek ini harus rampung pa-

YA bingung juga ya, kalau gedungnya belum ramFoto: Wahid

Bersambung ke hal 21 kol 6

Bersambung ke hal 21 kol 1

SIDAK GEDUNG: Anggota Komisi D DPRD Kota Semarang saat meninjau pelaksanaan pembangunan Gedung Perawatan Kesehatan Paru dan Jantung di RSUD Kota Semarang, Selasa (4/11). n Foto: Nurul Wakhid-Ks

Kerusakan Simpanglima dengan Pemasukan Tak Seimbang BALAIKOTA- Tingkat kerusakan Lapangan Pancasila Simpanglima dengan pemasukan yang ada, dinilai tidak seimbang. Karenanya, ada baiknya jika lapangan tersebut tidak lagi digunakan sebagai tempat berkumpul ribuan massa. Hal itu diungkapkan Wakil

Ketua Komisi C DPRD Kota Semarang Wachid Nurmiyanto kepada Wawasan di Balaikota, Selasa (4/11). “Biaya yang dikeluarkan untuk perawatan jauh lebih besar ketimbang pemasukan sewa lapangan. Kalau berbicara itu demi kepentingan masyarakat sih

boleh-boleh saja, namun sebaiknya dicarikan tempat atau ruang baru untuk berkumpulnya massa,” terangnya. Dijelaskan, pihaknya sangat mendukung jika Lapangan Simpanglima ditetapkan sebagai kawasan larangan untuk hiburan tahun baru. Pasalnya, jika saat ini

Antisipasi Banjir, Bersihkan Saluran SAWAHBESAR- Menjelang datangnya musim hujan, warga diminta untuk mengantisipasi datangnya bencana banjir. Hal itu diungkapkan Walikota Semarang Hendrar Prihadi saat menyambangi Kelurahan Sawah Besar Kecamatan Gayamsari dalam acara Jalan Sehat dan Dialog AKRAB: Walikota Hendrar Prihadi akrab berbincang dengan warga Sawah Besar di sela kunjungan yang dilakukannya ke kelurahan tersebut untuk melaksanakan aktivitas jalan sehat. n Foto: Nurul Wakhid-Ks

proses perbaikan taman dimulai, maka akan dapat dipastikan, rumput akan rusak karena terinjak-injak ribuan warga. Karenanya dirinya mendukung langkah Pemkot yang melarang digunakannya lapangan

Bersambung ke hal 21 kol 3 bersama warga, Selasa (4/11). Menurutnya, saat ini sedang peralihan ke musim hujan sehingga masih ada waktu untuk mengantisipasi sebelum hujan benar-benar turun secara rutin. “Mumpung masih jarang hujan mari lakukan antisipasi sebelum banjir menghampiri kita, seperti membersihkan saluran air yang ada di sekitar rumah masing-masing, menggalakkan kerja bakti tiap minggu, membersihkan saluran sekitar, serta mengelola sampah,” ujarnya. Dijelaskan, Pemkot Semarang juga sudah melakukan antisipasi banjir dengan melakukan norma-

SPOTLIGHT Lebih Sekadar Guru BAGI Atika Kurnia Putri menjadi seorang guru adalah cita-citanya sejak dulu. Namun, gadis yang akrab disapa Atika yang saat ini menjadi pemandu bagi pengunjung Museum Jawa Tengah Ranggawarsita Semarang menurutnya lebih sekadar guru bahkan dosen. Gadis kelahiran Semarang 15 Agustus 1990 ini mengungkapkan menjadi seorang pemandu bisa memberikan keteranganketerangan mengenai semua isi museum, baik terkait pengetahuan warisan kebuBersambung ke hal 21 kol 3

Foto: ist

Bersambung ke hal 21 kol 1 Rabu, 5 November 2014

n Mantan Pejuang Jadi Tukang Sol Sepatu

Tetap Bersemangat Demi Menikahkan Anaknya Meski sudah lanjut usia, namun kakek yang usianya telah menginjak 96 tahun ini masih tetap bersemangat bekerja. Mohammad Sodikun namanya, yang setiap harinya menjadi tukang sol sapatu dan sandal yang mangkal di Jalan Argopuro atau tepatnya di samping Rumah Dinas Kapolda Jateng .

menyelesaikan sekitar 30 menit untuk menjahit sepasang sepatu. Namun siapa sangka, kakek yang kini hidup pas-pasan serta semangat dalam bekerja mencari uang tersebut memiliki sebuah harapan yakni ingin segera menikahkan anaknya.

Bersambung ke hal 21 kol 3 DENGAN bermodal satu buah book berukuran kurang lebih tinggi satu meter dan lebar 30 cm yang berisikan peralatan sol sepatu seperti jarum, benang nelon serta lem, dan juga semir sepatu, serta dengan bantuan kacamata, kakek yang memiliki delapan anak ini, mampu

BEKERJA: Mohammad Sodikun yang ditemani anaknya yakni Arif Sapuanto tengah menyemir sepatu dari seorang pelangganya, tepatnya di Jalan Argopuro Selasa (3/4). n Foto: Shodiqin-Ks.

03.54

11.25

14.40

17.37

18.47

Sumber: Kantor Wilayah Kementerian Agama Jawa Tengah.Ks


Rabu Pon, 5 November 2014

Taman Lele Semakin Sepi TAMBAKAJI - Tempat wisata di Jalan Walisongo Ngaliyan Semarang yakni Kampoeng Wisata Taman Lele, dulu pernah menjadi salah satu jujukan favorit rekreasi bagi warga Kota Semarang. Namun seiring berjalannya waktu, lokasi itu kehilangan daya tariknya sehingga dari waktu ke waktu semakin sepi pengunjung. Apalagi setelah adanya wisata Taman Margasatwa Semarang atau lebih dikenal Bonbin Mangkang serta Wisata Waduk Jatibarang baru-baru ini. “Taman wisata di sini semakin sepi, sebab kalah dengan wisata Bonbin Mangkang dan Wisata Waduk Jatibarang,” kata Kasubag TU Kampoeng Wisata Taman Lele Lilis Yuniarti kepada Wawasan, Selasa (4/11). Lilis mengatakan, hal itu dikarenakan dari segi sarana prasarana dan koleksi hewan-hewannya Kompoeng Wisata Taman Lele masih kalah sama Bonbin Mangkang. Belum lagi adanya wisata baru yakni Waduk Jatibarang di Kota Semarang. “Sehingga wisata ini tambah sepi, hanya saja mengandalkan anak-anak sekolah. Meskipun rame hal itu hanya pada hari Sabtu dan Minggu dan pengunjungnya pun tidak banyak,” imbuhnya. Kepala UPTD Kampoeng Wisata Taman Lele Koesnadi menambahkan, hal ini juga disebab-

MELIHAT : Kepala UPTD Kampoeng Wisata Taman Lele Koesnadi tengah melihat-lihat sendang yang berada di bawah pohon beringin yang konon banyak ikan lele yang hidup, tepatnya di Kampoeng Wisata Taman Lele Semarang, Selasa (4/11). ■ Foto : Shodiqin. kan, ikan lele yang dulu menjadi daya terik tersendiri di sendang bawah pohon beringin besar sudah tidak ada lagi. Menurutnya, sejarah Taman Lele memang berkembang sesuai cerita masyarakat setempat. Konon dulu pada tahun 1932 penduduk menemukan sendang yang jernih dan sumber mata airnya besar. Di sendang yang jernih tersebut terdapat ikan lele yang menarik perhatian masyarakat sekitar. “Maka dari itu, banyaknya ikan yang berada di bawah pohon yang rindang disebut Taman Lele. Sejak itulah banyak orang yang datang untuk menyaksikan sendang dengan ribuan ikan lele” katanya. Bahkan, tambah Koesnadi sebagian warga yang percaya pada hari Jumat Kliwon dan Selasa

Kliwon, air sendang dipercayai dapat digunakan untuk obat awet muda serta mengobati berbagai penyakit. ■ Perlu Perbaikan Dan sendang Taman Lele oleh masyarakat setempat dipercaya ada penunggunya yang bernama Nyi Tuksari, sehingga dikeramatkan. “Dan sampai sekarang ini masyarakat masih punya tradisi seperti mengadakan selamatan di sendang jika akan punya hajat,” ungkapnya. Kasubag TU Kampoeng Wisata Taman Lele Lilis Yuniarti menyayangkan apabila wisata ini tidak dikelolo dengan baik, sebab wisata ini memiliki sejarah yang bagus, lebih-lebih adanya penambahan wahana permainan dan koleksi hewan,. “Kami mohon dari pihak Pe-

merintah Kota segera memperbaiki wisata ini lebih baik lagi, guna wisata ini bisa dikunjungi banyak orang,” harap Lilis. Sementara itu Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Semarang Masdiana Safitri mengatakan, sepinya pengunjung Kampoeng Wisata Taman Lele Semarang sekarang ini, akibat perbaikan jalan sehingga terjadi macet. Di samping itu, tidak ada belokan jalan menuju Wisata Taman Lele. “Maka dari kami akan berkordinasi kepada Bina Marga Kota Semarang untuk memberikan ruang untuk belokan jalan menuju wisata tersebut, guna memudahkan para penggunjung yang ingin berwisata,” kata Masdiana kepada Wawasan, Selasa (4/11) melalui telpon.■ M13-Yn

Organda Tolak Kenaikan BBM BALAIKOTA- Dewan Perwakilan Cabang (DPC) Organisasi Pengusaha Angkutan Darat (Organda) Kota Semarang akan menolak kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM). Hal itu disampaikan Ketua DPC Organda Kota Semarang Wasi Darono kepada Wawasan saat ditemui di Balaikota, Selasa (4/11). Menurutnya, sebagai pemangku transportasi umum di kota Semarang, ia meminta BBM untuk transportasi barang ataupun orang tidak ada kenaikan. “Dengan harga

bensin sekarang Rp 6.500 per liter saja sopir susah setoran. Rata-rata setor Rp 50 ribu per hari. La kalau naik, mau setoran berapa lagi,” katanya. Dijelaskan, kenaikan harga BBM jelas akan memberatkan pengusaha dan pengemudi angkutan. Terlebih saat ini tingkat keterisian penumpang angkutan kota (angkot) semakin turun. Penurunan ditunjang dengan banyak dan mudahnya fasilitas kredit untuk mendapatkan sepeda

motor. Alhasil, para pengemudi angkot semakin kesulitan mendapatkan penumpang. “Hal ini membuat pengusaha semakin sulit meremajakan armada mereka sehingga biaya operasional karena armada yang tua, semakin meningkat tinggi belum lagi mereka harus mengangsur angkotnya,” tukasnya. Ditambahkan, naiknya harga BBM akan berdampaknya luar biasa besar bagi masyarakat. Harga bahan pokok dipastikan akan ikut

naik seiring kenaikan harga BBM ini. Karenanya, Wasi berharap adanya subsidi dari pemerintah terkait kenaikan harga BBM ini. Dengan demikian, pihaknya akan mampu menyelenggarakan tranportasi yang handal dan layak. Perlu diketahui, jumlah angkot di Kota Semarang mencapai 2.280 unit. Sedangkan jumlah armada mencapai taksi 1.300 unit, bus AKDP mencapai 620 unit dan bus wisata 100 unit. ■ Hid-Yn

Agar Pembeli Nyaman, PKL Simpanglima Bersih-bersih PULUHAN PKL di shelter Simpanglima, Selasa (4/11), secara serentak gotong royong melakukan bersih-bersih pedestrian di tempat mereka mencari nafkah. Harapannya dengan lingkungan indah dan bersih maka pengunjung bisa lebih nyaman di pusat kuliner di Kota Semarang itu. Camat Semarang Selatan Sutrisno yang ikut terlibat melakukan bersihbersih mengosek pedestrian dengan sabun pembersih merasa sangat bangga dengan keguyuban para PKL. Para PKL dinilainya memiliki kesadaran tinggi menjaga kebersihan di tempat dasaran mereka dan di lingkungan shelter PKL Simpanglima sehingga memberikan kenyamanan kepada pengunjung. “Para PKL shelter Simpanglima memiliki kesadaran akan arti penting lingkungan bersih. Sebab mereka menjaga kebersihan lingkungannya sendiri dengan harapan untuk menjaga pelanggan betah menikmati kuliner di kawasan Simpanglima,” katanya. Para PKL yang berjualan seafood, nasi goreng, gado-gado, bakso, nasi pecel dan lain-lain, kata Sutrisno, menjaga lingkungannya agar senantiasa bersih karena diyakini dari kebersihan akan mudah mendapatkan berkah dan rezeki. “Kebersihan adalah sebagian dari iman,’ ujarnya. Dia juga mengutip motto Pemerintah Kota Semarang tentang pasar tra-

disional, ‘Pasare Resik Rezekine Apik’. Dengan demikian menjaga kebersihan dan lingkungan menjadi lebih apik akan menyenangkan bagi pengunjung yang gemar kuliner di Simpanglima. Selain Camat Semarang Selatan Sutrisno, bersihbersih pedestrian para PKL Simpanglima juga diikuti Kasi Penertiban PKL Dinas Pasar Kota Semarang Totok K dan Lurah Pleburan Eka Kriswati. Kegiatan itu dilakukan juga dalam rangka persiapan penilaian Adipura. Para pejabat Pemkot ikut mendukung lingkungan bersih dari kotoran yang melekat di trotoar dengan mengosek dengan air bersih, mengeruk kotoran di saluran-saluran.

■ Kebersamaan Wiyono (56) PKL Sea Food Shelter Simpanglima mengatakan bahwa, keguyuban para PKL shelter Simpanglima terjalin dengan rasa kebersamaan ikut menjaga agar shelter tempat para PKL mencari nafkah senantiasa terjaga dengan baik. Kebersamaan para PKL dalam menjaga lingkungan dengan melakukan bersihbersih sudah menjadi tradisi secara rutin. Menurutnya, keberadaan shelter PKL Simpanglima sering menjadi pembahasan pengunjung yang datang dari luar provinsi atau luar Jawa. “Pelanggan dari luar Jawa yang kebetulan mampir makan di Simpanglima pada bertanya tentang konsep

shelter yang tertata apik. Kata mereka, shelter PKL Simpanglima akan diterap-

kan di daerahnya sana,” kata Mardi. ■ Unggul Subagyo-Yn

BERSIH-BERSIH: Camat Semarang Selatan Sutrisno saat ikut bersih-bersih bersama para PKL shelter Simpanglima. ■ Foto : Unggul Subagyo


Rabu Pon, 5 November 2014

Curi, Buruh Dapat Peluru Di Kaki BARUSARI - Tindakan tegas kepada pencuri sepeda motor kembali dilakukan jajaran Kepolisian Polrestabes Semarang. Kali ini, polisi menembak Wijianto alias Wiji, (38) seorang buruh, setelah diketahui kerap melakukan pencurian sepeda motor. Dalam tindak pencurian yang dilakukan, Wiji diketahui tidak sendiri, namun pria yang sehari-hari bekerja sebagai buruh bangunan ini beraksi bersama tiga temannya kerap menggondol motor yang terparkir di kos-kosan. Buruh tamatan SLTP ini, terakhir kali menggondol motor Yamaha Vega nopol BD 4975 CD milik Mariska Tarantona (30). Motor, merupakan milik penghuni kos di Jalan Tegalwareng II Nomor 15 A Candi, Kecamatan Candisari. Motor korban dicuri, Senin (3/11) kisaran pukul 04.30 WIB malam saat terparkir kosnya. Polisi yang mengendus aksinya lalu membekuknya di kos-kosan Jalan Syuhada, Senin (3/11) pukul 23.30 WIB. Maling motor yang tinggal di Jalan Sidorejo Kelurahan Samberejo Gayamsari ini mengaku, sebelumnya telah mengintai kondisi rumah kos korban bersama teman-temannya. Wiji mengatakan, saat dia masuk ke dalam rumah kos korban dengan membawa kunci letter L. Setelah mengendap-endap masuk ke dalam kos-kosan korban, dia melihat ada satu motor korban masih terparkir di dalam garasi. Sejurus kemudian, dia merusak kunci kontak motor dan menuntun sepeda motor hasil curiannya itu keluar garasi rumah kos. Tak butuh waktu lama buat dia untuk membawa kabur sepeda motor korban. “Selain di situ, saya juga nyolong motor di beberapa koskosan. Saya beraksi dengan tiga teman lainnya,” kata pria yang juga bekerja sebagai tenaga keamanan di proyek perbaikan Jalan Kartini tersebut, Selasa (4/11). ■ Diendus Wiji mengatakan, tiap kali mencuri motor selalu mendapat bagian Rp 750 ribu.” Jadi saya dapat bagian segitu,” akunya. Dari hasil penangkapan terhadap pelaku, petugas menyita sebuah kunci letter Y, satu motor Vega tanpa plat nomor, dua tang pemotong, linggis, palu, kunci inggris, sebilah pisau, drei, satu letter L, dua pistol korek api dan beberapa kartu perdana. Kapolrestabes Semarang, Kombes Pol Djihartono, mengungkapkan, pihaknya semula mengendus empat maling yang beraksi mencuri motor di kos-kosan. “Tiga orang sebelumnya sudah ditangkap dan satunya ini baru kami ringkus,” bebernya. Ketiga maling lainnya yang telah diamankan ialah, Sugiyanto alias Kentip, (32), Yudi alias Sengkrek, (35) dan Anjar (22). Satu maling yang dicokok petugasnya kali ini ambil bagian mengawasi lingkungan sekitar rumah korban. Motor hasil curiannya kemudian dijual kembali. ■ lek-Yn

Jaksa Tak Hadir, Sidang PK Fransisca Ditunda KRAPYAK - Jaksa penuntut umum pada Kejari Semarang tak memenuhi panggilan sidang perdana pemeriksaan perkara Peninjauan Kembali (PK) yang diajukan Fransisca Etty, mantan terpidana kasus pencemaran nama baik mantan General Manager Terminal Peti Kemas Semarang (TPKS), Undaranto Pudjiharmoko. Tak diketahui alasan ketidakhadiran jaksa. Majelis hakim yang diketuai Fathul Bahri menunda sidang berikutnya pada Selasa (11/11) mendatang. “Sampai sekarang jaksa dipanggil tidak datang. Dan akan kembali dipanggil. Sidang ditunda,” kata Fathul Bahri dalam sidang yang terbuka untuk umum di Pengadilan Negeri Semarang, kemarin. Terpisah, kepada wartawan Fransisca Etty lewat kuasa hukumnya mengatakan, pihaknya akan mengikuti proses hukum yang berjalan. “Harus ditunggu dulu. Jaksa sudah dipanggil tapi tidak hadir dan ditunda. Saya harapkan kejaksaan juga tidak mempersulit pemeriksaan. Jika panggilan sudah jauh hari, jaksa seharusnya bisa menunjuk,” kata Budi Santoso SH. Disinggung alasan diajukannya PK, advokat yang berkantor di Salatiga itu mengakui, menemukan adanya bukti baru. “Novumnya, bahwa berkas perkara pemeriksaan klien kami memakai fotokopi. Sesuai ketentuan, seharusnya saat diajukan penuntutan berkas harus asli. Tidak boleh fotokopi karena tidak bisa dipertanggungjawabkan,” katanya. ■ Bukti Baru Upaya hukum luar biasa ditempuh Fransisca Etty dengan mengajukan PK ke Mahkamah Agung (MA). PK diajukan karena alasan hukum dan novum atau bukti baru atas perkaranya. Alasan hukum karena terdapat kekhilafan hakim. Sementara novum, Fransisca menilai jaksa diketahui menggunakan berkas perkara fotokopian. PK diajukan setelah Pengadilan Tinggi Semarang tertanggal 26 Maret 2014 lalu mengadili sendiri, menambah hukuman Sisca. Hakim menyatakan ia terbukti secara sah dan meyakinkan bersalah, bersamasama mengadukan dengan fitnah secara berlanjut dengan pidana selama enam bulan. Pada pengadilan tingkat pertama Pengadilan Negeri (PN) Semarang divonis empat bulan penjara. Upaya banding diajukannya, namun justeru diperberat menjadi enam bulan penjara. Kasus menyeret Sisca pada akhir 2006. Pemeriksaan Sisca sempat terhenti di pengandilan, setelah ia kabur dan dikabarkan menjadi korban mutilasi tahun 2007. Perkaranya kembali disidang akhir 2013, setelah Sisca ditangkap di Jakarta.■ rdi-Yn

Jaksa Nakal Dijatuhi Sanksi PLEBURAN - Kejaksaan Tinggi Jateng menjatuhkan sanksi terhadap sejumlah oknum jaksa nakal karena melakukan pelanggaran disiplin. Beberapa jaksa di jajaran Kejaksaan se-Jawa Tengah telah dijatuhi sanksi. Sanksi terdiri dari mulai dari sanksi ringan, sanksi sedang hingga sanksi berat. Asisten Pengawasan Priyanto mengatakan, sejauh ini pihaknya telah menerima sebanyak 33 laporan pengaduan pelanggaran jaksa. “Ada laporan pengaduan 33 kasus dan sudah diklarfikasi hanya empat kasus. Antara lain di Klaten, Banyumas. Lima kasus termasuk di Banyumas (oknum jaksa) ketangkap penyidik karena narkoba,” kata dia kepada wartawan belum lama ini. Atas empat temuan pelanggaran itu, pihaknya telah menjatuhkan sanksi. “Satu dijatuhi sanksi sedang, tiga hukuman ringan,” ujarnya yang enggan membeberkan detail pelanggaran itu. Sanksi ringan atas pelanggaran disiplin itu berupa teguran secara lisan dan tertulis. Sedangkan sanksi sedang berupa penundaan kenaikan gaji dan pangkat selama satu tahun dan penurunan pangkat setingkat di bawahnya selama satu tahun. Aswas menyatakan, pihaknya akan secara tegas menindak oknum anggotanya yang nakal. Mencegah terjadinya pelanggaran, pihaknya menyatakan akan terus mengingatkan. “Soal penanganan kasus, kami tidak tunggu laporan, tapi terus mengingatkan pada jaksa yang menangani perkara. Hasilnya, laporan pencari keadilan menurun baik yang melapor ke Ombusman atau Komjak (komisi kejaksaan),” lanjutnya. Sekretaris Komite Penyelidikan dan Pemberantasan Korupsi Kolusi dan Nepotisme (KP2KKN) Jateng, Eko Haryanto mengatakan, kinerja jaksa harus tetap diawasi. “Fungsi pengawasan mereka tidak akan berjalan kalau masyarakat tidak mengadukan kinerja buruk mereka. Sehingga harus secara bersama-sama kita pantau kinerja dan sepak terjang mereka. Baik di dalam persidangan maupun diluar persidangan,” katanya. ■ rdi-Yn

Wartawan Dikroyok Mahasiswa Mabuk TEMBALANG - Dua mahasiwa yang sedang mabuk malikukan penganiayaan terhadap Ricky Fitrianto (34) wartawan Radar Semarang yang tinggal di Bukit Cemara Residen 9i, Bulusan, Kecamatan Tembalang. Tidak saja memukul, namun pelaku yang mengaku sebagai mahasiswa Fakultas Hukum Undip itu juga merusak mobil milik korban. Penganiayaan, menimpa korban ketika dia dalam perjalanan pulang dari kantor redaksi di Jalan Veteran, Selasa (4/11) sekitar pukul 02.30 WIB. Pengeroyokan, menimpa korban, ketika berpapasan dengan dua mahasiswa tersebut di depan Pos Satpam Villa Tembalang, Bulusan, Tembalang. Akibat dikeroyok korban mengalami luka memar di sekitar wajah yaitu bibir dan pipi, kaos robek-robek. Bahkan mobil rusak korban juga rusak. Atas tindakan itu, korban langsung melapor ke Polsek Tembalang, empat jam kemudian atau tepatnya pukul 06.30 WIB. Penganiayaan, dilakukan Hary Kristian Barus (25) dan Anju Vrikles Harahap Laguboti (24). Keduanya mengaku tinggal di Jalan Gondang Timur Nomor 2, Kelurahan Bulusan, Kecamatan Tembalang, Kota Semarang. “Saat itu ada dua lelaki berboncengan mengendarai sepeda motor Honda Supra.

DIPERIKSA : Dua pelaku pengeroyokan dan perusakan mobil Ricky Fitriyanto (34) wartawan Radar Semarang, saat berada di Mapolsek Tembalang, Selasa (4/11).■ Foto : ist / Felek Wahyu Mereka melawan arus sehingga saya membunyikan klakson karena khawatir kalau menabrak saya,” ungkap Ricky, di sela melapor di Mapolsek Tembalang. Bukanya menepi, pelaku mengejar korban Ricky sampai ke Pos Satpam Villa Tembalang Jalan Bulusan Tembalang. Pelaku kemudian memukul korban dengan tangan kosong sehingga mengenai bibir dan pipi sehingga mengalami luka memar. “Saya dipukuli dan ditariktarik kaos saya hingga robekrobek. Mereka berdua membabi buta karena dalam kondisi mabuk,” ungkap korban. ■ KTA Polisi Laporan korban diterima Aiptu Bambang SHN disaksikan Kapolsek Tembalang AKP Priyo Utomo SH SIK.

Dalam pemeriksaan, dua pelaku mengaku anak polisi. Bahkan, saat diperiksa polisi, salah satu pelaku memamerkan kartu anggota anggota (KTA) polisi milik ayahnya. Terkait laporan tersebut, Kapolsek Tembalang AKP Priyo Utomo mengungkapkan, belum bisa memastikan apakah benar bahwa pelaku merupakan mahasiswa Fakultas Hukum Undip. Ia mengaku sejak pagi mengikuti pertemuan di Mapolrestabes Semarang dan belum memantau perkembangan kasus. “Saya belum memastikan, apakah benar mahasiswa Undip atau bukan. Saat ini kasus masih ditangani pe nyidik,” ungkap Kapolsek. Kasatreskrim Polrestabes Semarang AKBP Wika Hardianto menyatakan, mengenai kasus yang terjadi dini hari tadi di

Tembalang melihat dari unsur perusakannya. Pelaku dapat dikenai pasal 406 KUHP mengenai perusakan. “Kasus ini, masih ditangani oleh Polsek Tem- balang,” tutupnya. Sementara itu, Pembantu Dekan I Fakultas Hukum Universitas Diponegoro Leotukan menjelaskan, dua nama pelaku pengeroyokan dan perusakan mobil milik wartawan Semarang tidak terdaftar sebagai mahasiswa Undip. Dari pengecekan data di sistem akademik Fakultas Hu kum, tidak ditemukan nama keduanya. “Kami su dah me lakukan pengecekan data fakultas dan sistem akademik mahasiswa, tidak ditemukan nama keduanya di Fakultas Hukum,” kata Leotukan.■ lek-Yn

13 Mantan DPRD Gugat Walikota & Sekwan KRAPYAK - 13 mantan anggota DPRD Kota Semarang yang terjerat perkara asuransi fiktif, menggugat Walikota Semarang, Se - kretariat DPRD, dan PT Pasaraya Life Insurance Cabang Semarang yang beralamat di Jalan Pamularsih 113 Semarang. Ke-13 mantan anggota DPRD Kota Semarang tersebut adalah Herman Yoostam, L Andhik Suryono, Rudy Soehardjo, Idris Imron, HR Heru Widyatmoko, H Achmad Munif, Sugiono AP, Bambang Suprayogie, H Zenuddin Bukhori, Adi Kuntoro, S Munasir, Otok Riyanto, dan Siti Matkamah. ‘’Gugatan telah kami daftarkan di Pengadilan Negeri (PN) Semarang 21 Oktober lalu. Kita masih menunggu persidangan,’’ kata pengacara penggugat MN Noorhadiarto SH didampingi Adi Nurachman SH MH dan Ari Nurcahya SH MH di PN Semarang, Senin (3/11). Noorhadiarto menyatakan,

dalam gugatannya Nomor 387/PDT.G/2014/PN.SMG tanggal 21 Oktober 2014 dijelaskan bahwa para tergugat tak melaksanakan Peraturan Daerah (Perda) Kota Semarang Nomor 10 Tahun 2002 tertanggal 31 Desember 2002 tentang APBD Tahun Anggaran 2003. ‘’Tergugat I (Walikota Semarang) tidak melaksanakan SK Walikota Nomor: 842.3/016 tertanggal 28 Januari 2013 tentang Pemberian Bantuan Biaya Asuransi Jiwa kepada ketua, wakil ketua dan anggota DPRD Kota Semarang tahun anggaran 2003,’’ kata Noor. Di samping itu, kata dia, tergugat II (Sekretariat DPRD Kota Semarang) tidak menindaklanjuti Surat Perintah Kerja Nomor: 842.3/20a tertanggal 13 Januari 2003 tentang Pelaksanaan Program Asuransi Dana Sejahtera Bagi Anggota DPRD Kota Semarang Tahun Anggaran 2003. ‘’PT Pasaraya Life Insurance Cabang Semarang kami gugat karena tak menerbitkan polis

asuransi bagi para penggugat sebagaimana dalam surat perintah kerja tanggal 13 Januari 2003 yang ditandatangani Ketua DPRD Kota Semarang, Sekretariat DPRD dan PT Pasaraya Life,’’ jelas Noorhadiarto. ■ Ingkar Janji Menurut dia, perbuatan para tergugat yang demikian merupakan perbuatan ingkar janji/wanprestasi yang sangat merugikan para tergugat baik materiil maupun immateriil. Kerugian materiil Rp 499. 200.000, serta kerugiaan immateril Rp 13 miliar. ‘’Para penggugat telah berulang kali meminta kepada para tergugat agar bersedia melaksanakan isi dari dan segera memberikan polis asuransi, namun tidak mendapat tanggapan semestinya,’’ jelas Noor. Berdasarkan alasan-alasan tersebut, para penggugat memohon kepada majelis hakim agar berkenan mener-

ima dan mengabulkan gugatan tergugat, dan menyatakan sah Perda Kota Semarang Nomor 10/2003 tertanggal 31 Desember 2002 tentang APBD Tahun Ang garan 2003; menyatakan sah SK Walikota Nomor: 842.3/ 016 tanggal 28 Januari 2003 tentang Pemberian Bantuan Biaya Asuransi Jiwa kepada Wakil Ketua dan Anggota DPRD Kota Semarang Tahun Anggaran 2003. Penggugat juga memohon majelis hakim menyatakan sah Surat Perintah Kerja Nomor 842.3/20a tertanggal 13 Januari 2003 tentang Pelaksaanaan Program Asuransi Dana Sejahtera Bagi Anggota DPRD Kota Semarang Tahun Anggaran 2003, serta menyatakan bahwa tergugat telah ingkar janji/wanprestasi. ‘’Menghukum para tergugat untuk membayar ganti rugi materiil maupun immateriil kepada para tergugat secara tunai,’’ ujar Noorhadiarto. ■ SR-Yn

62 PKL Tanjung Emas Pindah TANJUNGEMAS - 62 pedagang kaki lima (PKL) Pelabuhan Tanjung Emas Semarang dipindah ke tempat yang baru yakni di depan ruang pintu menuju terminal penumpang sejak awal bulan ini. Hal itu disampaikan Kepala Koperasi Pelni, Winarto. Ia mengatakan area tersebut terdiri atas 64 stan, dengan 62 stan digunakan para pedagang untuk berjualan, sedangkan dua stan dijadikan tempat kantor dan koperasi. “Sehingga di area tersebut terdapat 64 stan,” katanya kepada Wawasan, Selasa (4/11). Ia mengatakan, pemindahan para PKL disebabkan adanya perluasan lahan parkir di area pelabuhan Tanjung Emas Semarang dan agar PKL tak terkesan kumuh. “Itu jalur penumpang ke terminal, kami konsep seperti di bandara. Kami mengimbau pedagang jaga kebersihan, ketertiban, dan kenyamanan, sehingga membuat penumpang kapal lebih nyaman,” katanya. Hal itu juga diungkapkan

Manager SDM & Umum Pelindo III Cabang Tanjung Emas, Nugroho Christianto. Menurutnya, renovasi tersebut juga bertujuan menata pedagang agar lebih rapi dan modern. Dia berharap, dengan perbaikan ini diharapkan semakin mempercantik terminal pelabuhan dan mampu meningkatkan jumlah wisatawan yang datang ke Pelabuhan Tanjung Emas. ”Wisatawan yang berkunjung pasti akan mampir dulu ke PKL untuk sekadar melihat dan belanja barangbarang yang khas di sini. Apalagi dengan adanya transportasi BRT yang masuk pelabuhan sehingga memudahkan akses bagi masya rakat,” imbuhnya. ■ Perlu Adaptasi Rumiyati (49) salah satu pedangan mengatakan, dengan adanya pemindahan pedagang ini perlunya adaptasi. Ia mengaku, meski tempat tersebut nyaman, belum bisa men-

dongkrak penjualan. “Sehingga, kami butuh adaptasi di tempat yang baru ini,” ujar Rumiyati kepada Wawasan, (4/11). Ia menambahkan lapak yang baru ini juga dilengkapi dengan rest area, mushala dan toilet. Namun para pedagang hanya mengeluh tempatnya

terlalu kecil yakni berukuran 1 x 1,5 meter. “Maka dari itu, banyak para pedagang di samping menggunakan ruang stan yang sudah disediakan juga menggunakan halaman satan untuk berjualan,” ujar Rumiyati. ■ M13-Yn

BERJALAN : Beberapa orang tengah berjalan di tengah-tengah para pedagang di Pelabuhan Tanjung Emas Semarang yang baru ditempati, Selasa (4/11). ■ Foto : Shodiqin-Yn


Rabu Pon, 5 November 2014

Mahasiswa Dituntut Miliki Jaringan PAPANDAYAN – Djarum Foundation kembali menggelar nation building bagi para mahasiswa berprestasi penerima program Djarum Beasiswa Plus (Beswan Djarum) yang ada di seluruh Indonesia. Mereka mengikuti berbagai macam rangkaian kegiatan seperti diskusi kebangsaan, cultural visit, serta pergelaran seni yang di gelar di Semarang, mulai 30 Oktober – 4 November 2014. Program Director Bakti Pendidikan Djarum Foundation, Primadi H Serad mengungkapkan untuk tahun ini pihaknya telah memilih 516 mahasiswa dari 87 perguruan tinggi yang ada di 34 provinsi di Indonesia. Diharapkan dengan pembekalan kecerdasan intelektual maupun emosional, mereka bisa dengan cerdas menyikapi setiap persoalan yang berpotensi memecah belah keutuhan bangsa. “Wawasan kebangsaan merupakan bentuk kepercayaan diri dan rasa hormat diri kita sebagai bangsa yang mampu

bersaing dengan bangsa – bangsa lain di dunia. Kami ingin mereka memiliki rasa persatuan dan kebanggan sebagai insan Indonesia,” paparnya disela-sela Temu Rektor yang masih dalam rangkaian nation building di Hotel Oak Tree Emerald Semarang, Selasa (4/11). Primadi menambahkan, seluruh penerima Beswan Djarum juga mendapatkan pelatihan softskill, guna meningkatkan dan menguatkan wawasan mereka tertang makna dan hakekat bangsa dan kebangsaan. Ia mengakui, pembekalan ini penting sebab dengan pelatihan softskill maka ilmu yang didapatkannya selama di bangku kuliah akan lebih mudah di realisasikan. “Misalnya saja bagaimana cara berkomunikasi yang baik, sejauh mana kemam-

puan yang mereka miliki dalam mengemukakan pendapat. Kebanyakan perusahaan saat ini tidak hanya melihat dari IPK saja saat mencari tenaga kerja, tetapi juga kemampuan komunikasi. Sepintar apapun dia kalau tidak bisa menjual idenya maka tidak akan bisa menanjak karirnya,” ungkapnya. ■ Jaringan Dalam kesempatan tersebut, jurnalis senior Rosiana Silalahi juga turut memberikan tips sukses di dunia kerja kepada seluruh peserta.”Sekarang bukan zamannya orang pintar kalah sama orang bejo, tapi orang pintar kalah sama orang gaul,” paparnya. Menurutnya orang yang pintar, namun tidak mudah bergaul dan tidak mengikuti perkembangan jaman akan tertinggal. “Sebagai jurnalis misalnya, dahulu asal bisa menulis semua selesai, kini, kita harus bisa menulis online, mengambil video, memotret, bahkan harus paham sosial media,” paparnya. Wanita yang dikenal sebagai

MEMAPARKAN : Para pembicara dalam Temu Rektor dalam rangkaian nation building Djarum Foundation di Hotel Oak Tree Emerald Semarang, Selasa (4/11). ■ Foto : Arixc Ardana-rth pembaca berita ini juga menekankan pentingnya jaringan atau networking dalam me-

■ Lestarikan

nunjang kesuksesan kerja. “Jaringan itu penting, yang namanya bekerja itu pasti berhubu-

ngan dengan banyak pihak. Ini harus kita jalin sejak sekarang,” tandasnya.■ Rix-rth

Pesisir

HMTP Undip Tanam Mangrove

MENANAM MANGROVE: Masyarakat sekitar pesisir Demak dan mahasiswa menanam mangrove sebagai salah satu bentuk kepedulian menjaga ekosistim lingkungan bersama HMTP Undip. ■ Foto: Ist-rth TEMBALANG - Himpunan Mahasiswa Teknik Planologi (HMTP) Undip menyelenggarakan Diponegoro City Action (Dipocition) yang dilaksanakan di berbagai tempat. Kegiatan

Dinkes Perlu Petakan Puskesmas BALAIKOTA- Wakil Ketua Komisi D DPRD Kota Semarang Anang Budi Utomo mengatakan, Dinas Kesehatan (Dinkes) perlu memetakan kembali daerah-daerah yang belum terjangkau layanan kesehatan. ”Cakupan pelayanan semakin merata dan mendekat ke masyarakat,” terangnya. Dijelaskan, pemetaan diperlukan untuk menunjang layanan BPJS. Terlebih saat ini dirinya menemukan adanya anggaran pelayanan antar masing-masing puskesmas yang satu sama lain berbeda. Ditambahkan, dalam setahun ada puskesmas yang menerima dana pelayanan hingga Rp1,89 miliar yakni Puskesmas Bandarharjo dan Rp1,6 miliar untuk Puskesmas Pandanaran. Namun juga masih ada ada puskesmas yang yang menerima hanya Rp175 juta per tahun. Diakui, ada jatah sekitar 40 persen dari total dana itu yang bisa jadi pendapatan puskesmas. Jika satu puskesmas menerima anggarana hingga Rp1,8 miliar dan hanya memiliki jumlah pegawai hanya delapan orang, maka akan muncul kecemburuan dari puskesmas yang menerima anggaran kecil. “Pasti ada kecemburuan, lalu beban kerja masing-masing PNS juga akan terlampau berbeda satu sama lain,” katanya. Terkait dengan pengajuan penambahan Puskesma Tambaklorok, pihaknya mengaku sangat mendukung. Namun demikian, hal ini perlu ada kajian dan pemetaan kembali. Studi kelayakan yang dibuat Dinkes nantinya akan dapat mengetahui seberapa besar arti penting kebutuhan puskesmas tersebut bagi warga sekitar. Dirinya optimis puskesmas akan segera terwujud.■ Hid -rth

Dipocition merupakan serangkaian acara untuk memperingati Hari Tata Ruang Nasional yang jatuh pada Sabtu (8/11). Mengawali kegiatan, HMTP menanam mangrove di Keca-

matan Sayung Demak, serta dilanjutkan mengedukasi lingkungan di SDN1 Tugurejo Semarang. Ketua panitia pelaksana Muhammad Pradytio Nugroho

mengatakan, tema yang diusung dalam Dipocitio adalah Climate Change and Urban Resilience. Hal tersebut memiliki makna bahwa substani dalam pembangunan yang berkelanjutan berbasis pada kelestarian lingkungan tanpa mengorbankan ekonomi dan keadilan sosial. “Acara yang kami selenggarakan yaitu planoducation, improve our mangrove, urban campaign, I run, festival jajanan sewu, dan ditutup dengan seminar nasional Rabu (12/11) mendatang. Kegiatan awal yang telah kami laksanakan yaitu menanam ratusan bibit mangrove di Kecamatan Sayung Demak bersama para generasi muda di lingkungan sekitar, dan digabung dengan mahasiswa,” ungkap Pradytio

dalam rilisnya kepada Wawasan kemarin. Pemilihan lokasi di Sayung, lanjut Pradytio, tak lain karena wilayah pesisir di Kabupaten Demak telah mengalami abrasi yang cukup parah. Dia dibantu Wakil Ketua Kelompok Tani Desa Bedono Sayung Arief, dalam melaksanakan penyuluhan terkait bagaimana menjaga ekosistim pesisir dengan menanam mangrove. Acara lain yang telah diselenggarakan yakni mengajarkan planoducation atau pendidikan sejak dini pada murid SD di SDN1 Tugurejo Semarang. Siswa dari seluruh kelas, kata Paradytio, dimotivasi membuat pohon impian yang berisikan harapan tentang masa depan Kota Semarang.

“Dalam acara tersebut para siswa juga diajak untuk menggambar kota impian mereka dan bersama-sama menonton video animasi bertema lingkungan. Jadi cara pembelajaran yang sangat menarik untuk siswa SD akan membuat mereka kian termotivasi bagaimana menjaga lingkungan hidup untuk masa depan,” terangnya. Rangkaian Dipocition, jelas Pradytio, akan ditutup dengan Seminar Nasional pada Rabu (12/11). Dalam seminar akan menghadirkan pembicara Walikota Bandung Ridwan Kamil, Gubernur Jateng Ganjar Pranowo, Direktur Perbaikan Darurat BNPB Drs Yolak Dalimunthe, dan Ketua Ikatan Ahli Perencana Jateng Ir Sulistiyono.■ M9-rth

Sejuta Cinta untuk Yatim Bersama PKPU TLOGOSARI – Sebanyak 20 anak hadir memeriahkan acara Tahun Baru Hijriah di KB/TK Islam Sabila Andini. Sekolah yang beralamat di Jalan Raya Tlogosari I/64 J Semarang tersebut dimeriahkan pem-

berian santunan untuk anak-anak yatim binaan PKPU Semarang. Acara juga dimeriahkan dengan dongeng oleh Kak Kempho. “Dengan semangat tahun baru hijriah, kami mengangkat tema ci-

MERIAH : Kegiatan Sejuta Cinta Untuk Yatim bersama KB/TK Islam Sabila Semarang yang digelar PKPU Semarang, pada akhir pekan lalu berlangsung dalam suasana meriah dan menyenangkan. ■ Foto : dok-rth

ptakan warna baru ditahun baru Islam, selain itu kita juga ingin mengajarkan kepada anak-anak tentang arti kepedulian dan kebersamaan kepada sesama dengan memberikan santunan kepada 20 anak yatim binaan PKPU Semarang,“ ujar Kepala Sekolah KB/TK Islam Sabila Andini,di sela kegi- atan, kemarin. Bentuk bantuan yang mereka berikan diantaranya peralatan sekolah, per-

alatan sholat, peralatan mandi, sembako dan uang saku untuk menunjang pendidikan para penerima bantuan. “Terima kasih kami sampaikan kepada orang tua dan yayasan KB/TK Islam Sabila atas kepeduliannya kepada anak-anak yatim. Alhamdulillah, kami sudah bekerjasama dengan KB/TK Islam sejak tahun 2009. Semoga Allah memberikan pahala dan ke-

berkahan atas apa yang telah sekolah ini berikan serta mensucikannya, “ ungkap Kepala Divisi Tabung Peduli PKPU Semarang Isnain. Dirinya mencontohkan salah satu penerima manfaat dari program Sejuta Cinta Untuk Yatim yakni

Zahra (4 th), yang sudah menjadi yatim sejak ayahnya meninggal karena sakit saat Zahra masih dalam kandungan. Isnain me nambahkan, Sejuta Cinta Untuk Yatim merupakan program unggulan PKPU Semarang. ■ Rix-rth


Rabu Pon, 5 November 2014

Seminar Ekonomi Lokal Wisuda ke-52 Udinus UNIVERSITAS Dian Nuswantoro (Udinus) Semarang akan menyelenggarakan wisuda ke-52, program Diploma,Sarjana, dan Magister pada 26 November mendatang di Patra Semarang Hotel. Pendaftaran berakhir Jumat (7/11). Informasi selengkapnya dapat menghubungi panitia atau Biro Akademik Telp (024) 3520165 psw 121 atau bisa datang ke kampus Jalan Nakula I no 5-11 Semarang. ■ rix-Ks

FGD Kebencanaan Wapena MEMPERSIAPKAN personel yang sigap dan tanggap dalam meminimalisasi resiko bencana, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jateng berkerja sama dengan Wapena menggelar Focus Group Discussion (FGD), Jumat (14/11) di Kesambi Hijau Hotel. Diskusi yang menghadirkan pembicara dari kalangan DPRD Provinsi, Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) dan BPBD Jateng, diikuti 100 peserta dari kalangan yang akan terlibat dalam penanganan bencana. ■ lek-Ks

Penyuluhan Kanker Gratis di Telogorejo SMC RS Telogorejo bekerja sama dengan CISC (Center Informasi Support Center) mengadakan acara penyuluhan kanker gratis untuk awam dengan tema “Kenali Lebih Lanjut Kanker yang Menyerang Wanita” yang diadakan pada Selasa (11/11) pukul 13.00 WIB di Ruang Rapat OPD lantai 4 SMC RS Telogorejo, peserta terbatas. Pendaftaran Humas telp (024-8452912) Hp 08112791949. ■ M13-Ks

Gangguan PDAM KELUD- Sehubungan adanya pekerjaan interkoneksi pipa distribusi perusahaan daerah air minum (PDAM) Tirta Moedal, Semarang diameter 90 milimeter dan 63 milimeter yang akan dilakukan, Kamis (6/11) diprediksikan berdampak terjadi gangguan layanan distribusi air kepada pelanggan. Joko Purwanto, Humas PDAM Tirta Moedal Semarang, kepada Wawasan, Selasa (4/11) mengungkapkan, interkoneksi dan perbaikan dilakukan mulai pukul 09.00 WIB. Pekerjaan perbaikan diperkirakan memerlukan waktu selama sehari. “Karena ada pekerjaan interkoneksi maka terjadi gangguan aliran air kepada pelanggan. Interkoneksi dilakukan pada pipa utama untuk distribusi air kepada ribuan pelanggan,” ungkap Joko. Tindakan pencegahan gangguan, dilakukan untuk meminimalisasi kemungkinan adanya gangguan di kemudian hari. Namun begitu, interkoneksi bakal berdampak pada

Antisipasi ... (Sambungan hlm 17) lisasi dan pengerukan sejumlah saluran. Melalui Dinas Pertanian, pihaknya juga sudah membagikan 10 ribu bibit pohon untuk ditanam di kawasan Sawah Besar. Dengan adanya bibit pohon ini diharapkan semakin banyak kandungan air hujan yang diserap tanah. Hal ini juga menjadi salah satu cara untuk mengurangi intensitas air hujan. “Saya juga meminta warga mewaspadai penyakit demam berdarah. Gerakan pemberantasan sarang nyamuk agar lebih digalakkan setiap hari jumat demi memberantas penyakit berbahaya ini,” tambah Walikota. ■ Peninggian Dalam kesempatan tersebut sejumlah warga juga mengungkapkan aspirasinya di antaranya

Kontraktor .... (Sambungan hlm 17) da pertengahan Desember mendatang. “Kami mendapat informasi, proses pembangunan gedung ini lamban jadi kami ingin melihat dari dekat sekaligus mendorong kontraktor agar segera menyelesaikan kewajibannya,” terangnya kepada Wawasan di sela-sela sidak ke proyek pembangunan di RSUD Kota Semarang Selasa (4/11). Menurutnya, sesuai dengan rencana kerja, pembangunan gedung ini harus rampung dalam 150 hari kerja dengan tenggat pertengahan Desember. Dana pembangunannya sebesar Rp6,6 miliar dengan pekerjaan dua lantai. ■ Tanggung Jawab Sumber anggarannya berasal dari Dana Bagi Hasil Cukai Tembakau (DBHCT) dan bukan dari APBD Kota Semarang. Meski demikian, Komisi D memiliki tanggung jawab untuk ikut mengawal proses pembangunan karena berada dalam ranah kerjanya. “Memang anggarannya bukan bersumber dari APBD Kota Semarang 2014 tapi kami memiliki tanggung jawab mengawal program pembangunan ini sebagai bentuk pengawasan,” tukasnya. Ditambahkan, pihaknya telah meminta kontraktor terkait untuk menambah jumlah

SEKAYU- Dalam rangka penutupan kegiatan di Jawa Tengah, GIZ LRED atau local and regional economic development bekerja sama dengan Bappernas serta pemerintah republic Federal Jerman (BMZ) akan menggelar seminar pengembangan ekonomi lokal, Kamis (6/11) di Ball Room Crown Hotel. Suparjono Regional Economic Development (RED) Program Deutsche Gesellschaft fur Internationale Zusammenarbeit (GIZ) GmbH dalam rilisnya, Selasa (4/11) mengungkapkan, kegiatan dilaksanakan

selama setahun di Jawa Tengah. “Di Jawa Tengah, program pengembangan ekonomi lokal dan wilayah ini telah diselenggarakan sejak tahun 2004 dan merupakan pilot project per-

tama di Indonesia,” ungkapnya. Dengan dukungan penuh dari Pemprov Jateng, program ini dalam beberapa aspek telah memberikan memberikan kontribusi positif bagi pengembangan ekonomi dan kerja sama sektor swasta dengan pemerintah. “Program pengembangan ekonomi suatu daerah memerlukan proses, waktu, sumber daya dan partisipasi lintas pelaku. Dalam proses ini GIZ menempatkan diri sebagai fasilitator,” ungkapnya.

■ Dukungan Sedangkan pelaku utama kegiatan pengembangan ekonomi lokal dan wilayah yang sesungguhnya adalah berbagai mitra institusi Indonesia. “Pada penyelenggaraannya, program ini mendapat dukungan dan partisipasi aktif dari berbagai mitra, yaitu lembaga Indonesia dari sektor swasta maupun pemerintah,” tambahnya. Seminar, imbuh dia, diikuti lebih dari 200 peserta baik dari unsur pemerintah, swasta maupun pelaku usaha serta masyarakat. ■ lek-Ks

Himpro Teknik Mesin Selenggarakan Mechanical Fair SEKARAN - Himpunan Mahasiswa Profesi Teknik Mesin (Himpro TM) Fakultas Teknik Universitas Negeri Semarang (Unnes) menyelenggarakan Mechanical Fair 2014 di kampus Sekaran Gunungpati. “Kegiatan Mechanical Fair kali ini mengusung tema ‘Membangun Etos Kepemimpinan Berbasis Konservasi dan Berwawasan Global’. Kegiatan

sendiri sudah kita mulai sejak sejak 21 Oktober lalu dengan agenda pengajian akbar,” papar Ketua panitia Anne Afrian, kemarin. Selain itu, beberapa rangkaian kegiatan lain juga masih akan berlangsung seperti Mechanic Skill Competition akan dilaksanakan Sabtu-Minggu (89/11) khusus untuk Teknik MesinUnnes semester I-III, Fut-

sal Kajur Cup untuk mahasiswa semua jurusan se-kota semarang maksimal semaster 7, Sabtu-Minggu (15-16/11). “Selain itu ada juga , acara Inagurasi pada Jumat (28/11) malam serta seminar nasional pada Sabtu(29/11),” lanjutnya. ■ Menarik “Mechanical Fair sebagai perayaan mahasiswa jurusan Tek-

nik Mesin Unnes, kita harapkan bisa menarik partisipasi aktif mahasiswa Teknik Mesin itu sendiri karena kesuksesan penyelenggaraan ini tidak hanya dimiliki oleh panitia saja, melainkan menjadi kesuksesan bersama,” tegasnya. Informasi selengkapnya bisa menghubungi HP 0857 9922 3571 (Wisnu), dan 0896 8814 9935 (Anne). ■ rix-Ks

terganggunya distribusi untuk sementara waktu. Imbas dari perbaikan, diantaranya dirasakan bagi pelanggan yang tinggal di wilayah Kalialang Lama, Kalialang Baru dan Dewi Sartika. “Managemen PDAM mohon maaf atas gangguan selama pekerjaan berlangsung,” ungkap Joko. ■ Perbaikan Sementara itu, sebelumnya, PDAM juga melakukan perbaikan kerusakan pompa PDAM di Reservoar Sendang Mulyo. “Perbaikan dilakukan Senin (3/1) sehingga terjadi gangguan aliran di wilayah layanan di Semarang Timur,” ungkapnya. Karena pembersihan, maka layanan kepada pelanggan di wilayah Sendang Mulyo, Sambiroto, Klipang, Tulus Harapan sempat terbanggu. “Saat ini pembersihan telah selesai dilakukan dan layanan sudah kembali normal. Jika ada gangguan warga bisa menghubungi call seter PDAM 024 76920999,” imbuhnya. ■ lek-Ks seperti yang disampaikan Wagiman warga RT 1 RW 7. Dirinya beharap adanya peninggian dan pemagaran keliling makam di kampung tersebut. Begitu pula warga lain, Sugini yang menanyakan keberadaan kartu sehat di Kota Semarang. Menanggapi pertanyaan Wagiman, Walikota mengungkapkan bawah Dinas DTKP akan melakukan kajian dan analisis terlebih dahulu sebelum mengusulkan perbaikan makam di tahun 2015 mendatang. “Untuk Ibu Sugini, di Kota Semarang juga mempunyai kartu sehat bernama Jamkesmaskot. Siapapun yang ingin memperoleh kartu tersebut caranya mudah dengan meminta surat keterangan tidak mampu dengan pengantar RT RW untuk segera diurus di Dinas Kesehatan agar keluar kartu Jam- kesmaskot,” pungkasnya.■ Hid-Ks tenaga kerja. Selain itu juga menambah jam kerja menjadi dua hingga tiga shift. “Progressnya masih sangat minim sehingga harus dipercepat. Penambahan jam dan tenaga kerja, kami yakini mampu mengejer ketertinggalan proses pembangunan karena di tahun depan, anggaran DBHCT akan kembali dikucurkan untuk pengadaan alat dan interior,” tegasnya. Kontaktor pelaksana PT Ghories Anwar M mengakui jika progress pembangunan cukup lambat. Namun dengan diselesaikannya struktur bangunan, sebenarnya proses pembangunan dipastikan akan dapat rampung tepat pada waktunya. Beberapa tahap besar seperti pengecoran dan pembuatan struktur sudah rampung. Dengan demikian, pihaknya tinggal memasang atap dan finishing yang dapat diselesaikan dalam satu bulan terakhir. “Jika memang didorong dewan, kami akan tambah tenaga kerja yang sekarang sudah berjumlah 25 orang. Kami akan kebut siang dan malam,” ujarnya optimis. Diakui, sebenarnya tidak ada kendala yang berarti terkait pelaksanaan proyek ini. Semua tahapan dapat dilaksanakan dengan baik begitupun pengadaan material serta peralatan kerja. ■ Hid-Ks

PERBAIKAN: Seorang pekerja tengah memperbaiki shelter BRT yang rusak, tepatnya di Jalan Prof Dr Hamka Ngaliyan Semarang, Selasa (4/11). ■ Foto: Shodiqin-Ks

Main ..... (Sambungan hlm 17) cok di sekujur tubuhnya. Berkat kegesitan petugas Resmob Polrestabes, pelaku Suwari bersama dengan temannya Ginanjar berhasil ditangkap lima jam setelah kejadian pembunuhan. Dari pengakuan tersangka Suwari, pembunuhan dilakukan lantaran dirinya tidak bisa menahan emosi usai ditantang berkelahi oleh korban. Tantangan pelaku ketika mereka bertemu di lokasi warnet sehari sebelum pembunuhan atau Minggu (2/11) pukul 19.00 WIB. Dalam pertemuan pertama, saat berpapasan dengan pelaku, tiba-tiba korban Yanuar menantang Suwari dengan ucapan ‘Kowe wani karo aku ora’

(kamu berani sama aku tidak). Mendengar tantangan, pelaku bukanya meladeni namun pergi meninggalkan lokasi warnet. Merasa tidak terima dengan tantangan berduel yang dilontarkan oleh korban, sehari kemudian pelaku kembali mendatangi lokasi warnet. Bermodal senjata tajam jenis celurit, pelaku mencari korban yang diketahui tinggal di RT 06/RW V Jalan Condrokusumo II, Gisikdrono. ■ Membacok Ditemani Ginanjar Prasetya, pelaku mendatangi lokasi warnet mengendarai sepeda motor Yamaha Vixion. Bertemu korban, tanpa sepatah kata pun dia langsung membacok korban dan sempat mengenai tangan

korban dua kali. “Setelah itu, saya pulang karena sakit hati dan saya terbesit mengajak teman saya untuk mencari dia lagi di warnet. Begitu bertemu dia, saya langsung bacok dua kali meski sempat ditangkis pakai tangan,” aku pelaku dalam gelar kasus di Mapolrestabes Semarang, Selasa (4/11). Kapolrestabes Kombes Pol Djihartono mengatakan, pelaku ditangkap di Mijen. Dia menduga kuat, aksi pembacokan terhadap korban sudah direncanakan lantaran sebelumnya pelaku telah membawa celurit. “Jadi, mereka (pelaku) kita tangkap liam jam setelah kejadian. Diduga mereka dendam dengan korban untuk kemung-

kinan lainnya sedang diselidiki mendalam,” beber Djihartono. Atas penangkapan kedua pelaku, petugas menyita barang bukti sebilah celurit yang masih menempel darah korban dan dua motor yakni Yamaha Vixion warna merah. Kedua pelaku dijerat Pasal 340 atau 338 dan atau 351 Ayat (3) KUHP dengan ancaman hukuman 20 tahun penjara. Sementara itu, Kapolsek Semarang Barat, AKP Padli mengatakan, korban tewas karena mengeluarkan darah banyak. “Kami dapat informasi lalu bergerak ke lokasi, korban telah dibawa ke RSUD Tugurejo dan sudah meninggal. Saat ini jenazah di RS Bhayangkara,” ujarnya. ■ lek-Ks Berbagai kota ia singgahi untuk merebut kemerdekaan RI, di antaranya Magetan, Madiun, Wonogiri, Baturetno, Yogyakarta, Purworejo dan berbagai kota lainnya.■ Shodiqin-Ks

Tetap ..... (Sambungan hlm 1)

dapatkan Rp 20.000 sampai Rp 40.000,” ungkapnya.

“Saya bekerja setiap hari kecuali hari Jumat dan Minggu mulai pukul 10.00 WIB sampai pukul 15.00 WIB, mencari uang untuk ditabung demi biaya anak saya menikah nanti,” ujar Sodikun warga Genuk Karanglo RT 4 RW 9 Tegalsari Dia mengaku, setiap setiap hari kalau mangkal, kadang mendapatkan uang banyak, kadang juga sepi. Untuk biaya jahit sepasang sepatu dan lem hanya membayar Rp 10.000. “Sehingga kalau pas ramai ya bisa mendapatkan Rp 100.000, namun kalau sepi hanya men-

■ Mewariskan Kakek yang dulunya pernah masuk dalam acara “Tolong” pada 2003 dan acara “Realitas Kehidupan (Redup)” pada 2004 di salah satu stasiun televisi swasta tersebut, ingin mewariskan bakatnya kepada anaknya yang terakhir. “Dari pada di rumah, ya saya ajak anak saya menjadi tukang sol sepatu, disamping bisa membatu orang juga mendapatkan uang,” ujar Kakek yang sudah 25 tahun menekuni pekerjaan sol sepatu tersebut.

Hal tersebut dibenarkan oleh Arif Sapuanto (27), anak bungsu dari Mohammada Sodikun, Ia mengatakan sudah sekitar tiga tahun ikut menemani ayahnya mangkal di kawasan Taman Diponegoro menjadi tukang sol sepatu. Ia mengatakan, melakukan pekerjaaan sol sepatu sangat senang. “Ya di samping bekerja juga bisa menemani bapak saya yang sudah tua, kalau ada apa-apa atau minta bantuan saya langsung bisa membantu,” kata Arif. Dari data yang terhimpun oleh Wawasan, ternyata kakek tersebut dulunya seorang pejuang di masa kemerdekaan.

menjadi seorang dosen kalau yang hadir adalah mahasiswa,” kata Atika kepada Wawasan, Se­ lasa (4/11) di Museum Rang­ gawarsita Semarang. Munurut gadis, lulusan Ju­ rusan Sejarah di Universitas Di­ ponegoro (Undip) Semarang ini, menjadi pemandu bagi ba­ nyak orang adalah kepuasan

tersendiri. Menurutnya disam­ ping bisa memberikan penje­ lasan bagi pengunjung juga dapat menfaatkan ilmunya ke­ tika kuliah. “Hal inilah yang menjadi kepuasaan tersendiri dalam be­ kerja sebagai pemandu di mu­ seum,’’ ungkap gadis yang memilki hobi membaca tersebut.

Gadis yang lulus di SMA N 6 Semarang pada tahun 2008 ini berharap dengan menjadi pe­ mandu museum bisa belajar sosialisasi dengan baik, sebab banyak para pengunjung yang berdatangan memiliki karakter yang berbeda­beda. Dari situ­ lah adanya interaksi. ■ M13­Ks

■ Kebijakan Di sisi lain, Walikota Semarang Hendrar Prihadi mengakui sudah mengeluarkan kebijakan Lapangan Pancasila steril dari berbagai kegiatan terhitung empat bulan ke depan. Dengan demikian, dipastikan saat malam pergantian tahun, lapangan ini tidak akan digunakan seperti tahun-tahun sebelumnya.

“Saya pastikan tidak ada perayaan pergantian tahun di Kawasan Simpanglima untuk akhir tahun 2014. Penyebabnya karena rumput di lapangan (Pancasila) baru saja diganti atau diremajakan. Jadi biar rumputnya kuat,” katanya. Ditambahkan, pihaknya sudah meminta dinas terkait untuk mempersiapkan titiktitik untuk pusat keramaian

pesta tahun baru. Di antaranya Pantai Marina, sepanjang Banjirkanal Barat, dan Jalan Pemuda pun boleh dipakai. Diakui Hendi, sebenarnya Simpanglima hanya sebatas pusat keramaian dan bukan pusat Pedagang Kaki Lima (PKL). Karenanya, seluruh pedagang yang ada di dalam lapangan, nantinya akan ditertibkan. ■ Hid-Ks

Lebih ..... (Sambungan hlm 17) dayaan, maupun warisan­wa­ risan orang jawa lainnya terha­ dap para pengunjung. “Tidak hanya anak­anak, orang dewasa, maupun orang tua. Hal inilah yang saya katakan menjadi pemandu museum lebih dari sekadar guru bahkan bisa

Kerusakan ...(Sambungan hlm 17) ini untuk pesta pergantian tahun 2014. Jika dipaksakan, dirinya khawatir anggaran besar yang dikucurkan untuk perbaikan lapangan akan sia-sia. “Mungkin dari sekarang sudah dicarikan alternatif bagi warga yang hendak merayakan pesta tahun baru nanti,” tukasnya.

Bandung ..... (Sambungan hlm 17) pung, terus pelayanannya kepada pasien bagaimana? Tapi setidaknya jika ada anggota dewan seperti ini, proses pembangunan saya pikir akan dipercepat kok. Mungkin bisa seperti Bandung Bondowoso. ■ hid-Ks


Rabu Pon, 5 November 2014

■ Gedung Dibongkar Paksa Takmir Masjid

Siswa SMK Sholihiyyah Telantar DEMAK - Pembongkaran paksa gedung SMK Sholihiyyah yang dilakukan pihak takmir Masjid Baitut Tagwa membuat ratusan siswa telantar. Pihak yayasan pun memutuskan untuk menjadikan ruang laboratorium dan perpustakaan sebagai ruang kelas.

MENGADU DPRD: Perwakilan Yayasasn dan siswa SMK Sholihiyyah mengadu ke DPRD Demak terkait perusakan bangunan sekolah atas konflik dengan pihak takmir Masjid Baitut Tagwa, kemarin. ■ Foto: SMNetwork/Hartatik/SR

■ Ratusan Rumah di Penawangan Rusak

Puting Beliung Terjang Grobogan GROBOGAN – Angin puting beliung menerjang ratusan rumah di tiga desa di Kecamatan Penawangan Kabupaten Grobogan, Senin (3/11) malam. Beruntung dalam peristiwa tersebut tak menimbulkan korban jiwa, meskipun kerugian diperkirakan mencapai ratusan juta rupiah akibat ratusan rumah rusak berada di Desa Karangpahing, Desa Pengkol, dan Desa Kluwan. Selain ratusan rumah, pohon-pohon pun bertumbangan yang berakibat putusnya jaringan kabel listrik. Menurut keterangan sejumlah warga, tiupan angin kencang yang disertai hujan itu berlangsung mulai pukul 18.00 WIB hingga malam hari. Meski dalam keadaan hujan, namun warga berhamburan keluar rumah guna menyelamatkan diri. Pasalnya, mereka takut rumahnya roboh akibat terjangan angin. “Meski hujan tak begitu deras, namun suara gemuruh angin sangat kencang terdengar dari kejauhan. Takut rumah kami roboh, kami pun ber sama warga yang lain keluar rumah. Angin kencang sendiri berlangsung 15 menit. Genteng pun berterbangan hingga

akhirnya rumah roboh,” ujar Ahmad Juwaedi (50), warga Dusun Gending RT 01/RW 03, Desa Karangpahing, sembari menata puing-puing bangunan rumahnya, Selasa (4/11). Kepala Desa Karangpahing Imam Suyono mengatakan, tercatat sebanyak 83 rumah di tiga dusun mengalami kerusakan akibat kejadian tersebut. Selain rusak ringan, empat rumah roboh. Selain rumah milik Ahmad Juwaedi, tiga rumah roboh lainnya milik Ngadimin, Nur Rohman, dan Kasni. ‘’Ting kat kerusakan terbilang tidak begitu parah. Hanya genteng melo rot namun ada empat rumah yang roboh,” tambahnya. Aparat TNI dari jajaran Kodim 0717/Purwodadi beserta petugas kepolisian yang tiba di lokasi kejadian membantu warga membereskan puing-puing dan menata kembali genteng rumah warga yang melorot, serta membersihkan rumah yang roboh. Sedangkan jaringan kabel listrik yang sempat putus, kini telah kembali normal. ‘’Kami terjunkan 30 personil di Desa Karangpahing untuk membantu masyarakat. Setelah ini, kami bergerak ke dua desa lainnya yang juga mengalami

musibah yang sama. Sementara, kami fokus di sini dulu karena yang paling parah Desa Karangpahing. Total rumah rusak di tiga desa lebih dari 200 buah,” kata Dandim 0717/ Purwodadi, Letkol Inf Jaelan yang datang di lokasi bencana. Terpisah, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Grobogan Agus Sulaksono mengatakan, guyuran hujan disertai angin sudah mulai terjadi. Berdasarkan peta geografis, Kabupaten Grobogan memang cukup rentan bencana. Masalahnya, letak wilayah Grobogan berada di daerah cekungan dua perbukitan (lembah) yaitu antara Pegunungan Kendeng Utara dan Kendeng Selatan. ‘’Selain berupaya untuk selalu siaga dalam penanggulangan bencana, kami juga meng imbau kepada masyarakat untuk memperhatikan lingkungan sekitar dan mewaspadai da- tangnya angin. Apabila di sekitar rumah terdapat pohon yang sudah tua, ya sebaiknya ditebang saja. Kami juga telah menyiapkan tim untuk penang gulangan bencana yang selalu siaga selama 24 jam nonstop,” tambah Agus Sulaksono. ■ K-26/SR

SINGKIRKAN PUING: Anggota TNI tengah menyingkirkan puing-puing reruntuhan rumah milik Ahmad Juwaedi yang roboh akibat diterjang angin puting beliung, Senin (3/11). ■ Foto: Sugeng Ariatmodjo/SR

‘’Ada dua kelas yang akhirnya kami jadikan satu ruangan yang sama karena bangunannya sudah dibongkar pihak takmir,’‘ beber Khuseini, Sekretaris Yayasan Sholihiyyah, saat mengadu ke DPRD Demak, kemarin. Lebih lanjut, Khuseini mengatakan, pembongkaran bangunan SMK kini sudah mencapai 50 persen. Padahal pihak yayasan selalu berupaya membuka pintu dialog dengan pihak takmir. Mediasi terus didorong dengan harapan persolan itu dapat diselesaikan secara kekeluargaan, sehingga tidak memunculkan kesan negatif di masyarakat. Menurutnya, yayasan dan tak-

mir sebenarnya berada dalam satu naungan. ‘’Yayasan (Sholihiyyah) dan takmir (Masjid Baitut Tagwa) sama-sama keluarga. Yayasan ya takmir, takmir ya yayasan,’‘ imbuhnya. Akibat pengrusakan yang terjadi Minggu (2/11), pihak yayasan mengalami kerugi an sekitar Rp 1 miliar. Kerusakan terjadi pada sembilan lokal kelas yang kini tak dapat digunakan lagi. Dalam kesempatan itu, ia mengatakan tak benar jika pihak takmir telah menyediakan lokasi pengganti untuk sembilan lokal kelas yang dibongkar tersebut. Sehubungan hal itu, pihaknya

telah melaporkan peristiwa ini kepada bupati. Selain itu, kasus ini juga dilaporkan ke Polda Jateng serta Polres Demak. Shofy Fajriana Hafsah (16), salah seorang siswa mengaku, proses belajar mengajar terganggu karena sekolah mereka dirobohkan. Dia bersama teman-temannya harus belajar di tempat seadanya. “Kami bingung mau belajar di mana. Pokoknya terganggu banget,” kata siswi kelas XI tersebut. Sementara itu, Wakil Ketua DPRD Demak, Fahrudin Bisri Slamet yang menerima rombongan dari Yayasan Sholihiyyah meminta kepada kedua belah pihak, baik takmir maupun yayasan sama-sama mengendalikan diri demi menjaga kondusivitas di Desa Kalitengah, Mranggen. Pihaknya berjanji akan mencarikan solusi atas persoalan ini. Direncanakan kedua belah pihak yakni yayasan dan takmir akan dimediasi hari ini. ■ SMNetwork/J9-SR

Puskesmas Karangrayung 1 Dilengkapi Ruang Bersalin GROBOGAN – Puskesmas Karangrayung I Grobogan, mulai Senin (3/11) telah dilengkapi ruang persalinan. Penggunaan secara resmi dilakukan Wabup Grobogan, H Icek Baskoro SH MHum didampingi Kepala DKK Grobogan dr Johari Angkasa MKes. Wabup dalam sambutannya menyebutkan, tujuan utama pembangunan kesehatan pada dasarnya untuk mewujudkan masyarakat yang sehat sejahtera dalam arti masyarakat yang mandiri, sehat dan bebas dari rasa cemas akan gangguan kesakitan dan ancaman kematian. Dengan dilaksanakannya proses persalinan dalam sebuah ruang khusus, diharapkan angka kematian ibu akibat persalinan bisa ditekan dalam batas yang paling rendah. Sementara Kepala DKK Grobogan dr Johari Angkasa

mengungkapkan, Kabupaten Grobogan selama ini selalu masuk dalam sepuluh besar di Jateng dalam hal kematian ibu dan anak, utamanya yang masuk katagori bayi. Bahkan, yang cukup memprihatinkan, pada Oktober 2014 ini Kabu-

paten Grobogan berada pada peringkat tiga dalam hal angka kematian ibu dan bayi. “Dengan persalinan di Puskesmas diharapkan angka kematian ibu dan bayi turun sampai batas terendah,” ujar dr Johari. ■ K-26/SR

RESMIKAN: Wabup Grobogan H Icek Baskoro didampingi Kepala DKK dr Johari Angkasa melakukan peresmian ruang persalinan di Puskesmas Karangrayung I. ■ Foto: Sugeng Ariatmodjo/SR

Pembahasan KUA-PPAS Alot KENDAL - Sebanyak 266 desa akan mendapatkan Alokasi Dana Desa (ADD) rata-rata Rp 360 juta per desa pada tahun 2015. ADD tersebut sudah dilakokasikan Pemkab Kendal pada Kebijakan Umum Ang garan dan Prioritas Plafon Ang garan Sementara (KUA-PPAS) 2015. Namun saat ini pembahasan KUA-PPAS belum ada titik temu antara eksekutif dan legislatif. Hal itu disampaikan Bupati dr Hj Widya Kandi Susanti MM saat sosialisasi UndangUndang Desa di Desa Wonosari, Kecamatan Pegandon, Se lasa (4/11). ’’Kita sudah mengalokasikan ADD yang bersarannya rata-rata Rp 390 juta per desa namun saat ini pembahasan KUA-PPAS di dewan masih alot,’’ ujar bupati. Untuk itu bupati meminta paguyuban kades untuk mengawal pembahasan KUA-PPAS di DPRD sehingga nantinya ADD yang sudah dialokasikan bisa terealisasi. Menurut Bupati karena saat ini pemba-

hasan KUA-PPAS alot maka pihaknya akan konsultasi ke Kementerian Dalam Negeri dan Kementerian Keuangan. Sedangkan Ketua Paguyuban Kades Bambang Utoro mengatakan, pihaknya siap me ngawal pembahasan KUAPPAS apalagi di sana terdapat alokasi anggaran untuk kesejahteraan desa. Dikatakan pihaknya menyambut positif langkah bupati yang sudah memulai menerapkan undangundang desa yang mengamanatkan 10 persen APBD untuk pembangunan desa. ’’Untuk di Kendal bupati langsung menerapkan undangundang desa secara utuh, yaitu memberikan 10 persen APBD setelah dipotong belanja pegawai kepada pemerintah desa yang diwujudkan dalam ADD dan kalau dihitung rata-rata setiap desa akan mendapatkan Rp 390 juta,’’ ujar Bambang. Menurutnya, dari seluruh kabupaten di Indonesia baru Kendal yang melaksanakan undang-undang desa secara

utuh, sedangkan daerah lain baru sebagian. Bambang Utoro menegaskan, untuk pembahasan KUA-PPAS yang saat ini masih alot pihaknya siap mengawalnya bahkan tak segansegan menerjunkan para kades untuk melakukan demo jika DPRD Kendal tak mau membahas RABD Kendal 2015. ’Kita siap menerjunkan te man-teman kades untuk menggeruduk DPRD jika tidak mau membahasnya,’’ ujar Bambang. Ditambahkan, selain mendapatkan ADD dari Pemkab Kendal, setiap desa juga akan mendapatkan dana dari pemerintah pusat seperti yang diamanatkan dalam undangundang desa. Namun dari rencana Rp 1 miliar per desa yang dijanjikan presiden tahun 2015, baru terlaksana 10 persennya yaitu Rp 140 per desa. ’’Jika ADD yang sudah direncanakan disahkan DPRD ditambah dana dari pusat akan sangat membantu pembangunan di desa,’’ ujarnya. ■ Mar/SR

Nasabah Teladan BKK Peroleh Hadiah TV LED KENDAL - Sebanyak 14 nasabah teladan PD BPR BKK Kendal mendapatkan hadiah berupa televisi LED 21 inchi sebagai bentuk terima kasih atas kesetiaannya kepada bank penerintah ini. Ke-14 nasabah yang dipilih merupakan perwakilan masing-masing unit. “Ini kali pertama diberikan penghargaan bagi nasabah yang setia memanfaatkan kredit kami dan setiap unit dipilih satu nasabah,” ujar Direk tur Utama PD BPR BKK Kendal, Akhmad Mundolin SSos MM saat penyaringan hadiah Tamades di Alun-alun Sukorejo, Selasa (4/11). Dikatakan, kriteria nasabah teladan yang langsung mendapatkan hadiah yaitu minimal mengambil kredit lima kali, tak pernah terjadi kredit macet, serta kredit minimal Rp 5 juta.

Menurut Mundolin, dari tahun ke tahun jumlah nasabah PD BPR BKK Kendal terus bertambah, baik nasabah tabungan maupun kredit. Jumlah nasabah tabungan saat ini mencapai 20 ribu orang dengan total dana yang berhasil dihimpun mencapai Rp 115 miliar. Sedangkan nasabah deposito mencapai 917 orang dengan total dana Rp 27 miliar. ’’Kalau ditotal dana masyarakat yang berhasil dihimpun mencapai Rp 142 miliar,’’ ujar Mundolin. Sementara jumlah kredit yang disalurkan ke sekitar 11 ribu nasabah mencapai Rp 121 miliar. Sedangkan untuk aset PD BPR BKK Kendal posisi akhir Oktober 2014 mencapai Rp 167 miliar. Mundo lin mengatakan, penyelenggaraan undian Tama des mengimplementasikan reward sebagai bentuk aspi-

rasi dan rasa terima kasih atas kepercayaan nasabah kepada PD BPR BKK Boja serta BKK Kendal.

Disampaikan pula, tujuan dari undian Tamades untuk mempromosikan produk PD BKK berupa Tabungan Ma-

PENYARINGAN HADIAH: Bupati Hj Widya Kandi Susanti didampingi Direktur Utama PD BPR BKK Kendal, Ahmad Mudolin menyaksikan penyaringan undian Tamades di Alun-alun Sukorejo, Selasa (4/11). ■ Foto: Agus Umar/SR

syarakat Desa (Tamades) dan Deposito kepada masyarakat, meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap kredibilitas PD BPR BKK Kendal, serta meningkatkan motivasi dan daya saing. ‘’Yang pasti menabung di BPR uang nasabah tak akan hangus tapi justru bertambah,’‘ jelasnya. Ditambahkan, untuk tahun ini juga dilakkan penarikan undian perunit, sehingga setiap unit dipastikan ada beberapa nasabah yang menjadi pemenang, sedangkan untuk undian utama berupa mobil Daihatsu Xenia diundi secara menyeluruh dan dimenangkan Sisilia Endah Purwani warga Desa Kartikajaya Kecamatan Patebon dari unit PD BKK Kendal Patebon. Penyaringan undian Tamades juga dihadiri Bupati dr Hj Widya Kandi Susanti MM, Muspika Sukorejo. Bupati

dalam kesempatan itu menyampaikan bahwa keberadaan PD BKK Kendal seba gai salah satu perusahaan daerah harus mampu menjadi BPR yang terus bisa tumbuh dan berkembang serta lebih dipercaya masyarakat. Menurut bupati, cermin bahwa BPR ini mampu menjadi lembaga jasa keuangan terpercaya bisa dilihat dari semakin banyaknya masyarakat pengguna jasa BPR BKK baik untuk kepentingan penempatan dana (tabungan) dan juga masyarakat yang mem butuhkan modal untuk usaha kecil dan menengah (UMKM) serta pemenfaatan produk layanan lainnya. ‘’Kita berharap hadiah undian Tamades PD BPR BKK Boja terus ditingkatkan untuk menjaring nasabah lebih banyak,’‘ ujarnya. ■ Mar/SR


Rabu Pon, 5 November 2014

Biar Saja Pasar Agropolitan Mangkrak

Foto : Budhi

The Hok Hiong UNGARAN - Mangkraknya Pasar Agropolitan merupakan persoalan lama yang sulit dicarikan formula untuk menghidupkan keberadaan pasar yang berada di Desa Candigaron, Kecamatan Sumowono tersebut.Pembangunan pasar yang berada di tepi jalan Sumowono-Temanggung itu dinilai kesalahan pemerintah pusat. ‘’Itu (Pasar Agropolitan mangkrak) persoalan lama. Pemkab Semarang mau membuat konsep seperti apa pun, Pasar Agropolitan tak bakal bisa hidup. Pembangunan Pasar Agropolitan yang merupakan program pemerintah itu sebuah kecelakaan karena tanpa kajian yang jelas,’’ tandas Sekretaris Komisi B DPRD Kabupaten Semarang, The Hok Hiong, Selasa (4/11). Menurut The Hok, banyak program dan kegiatan atau proyek dari pemerintah pusat yang masuk ke daerah tanpa ada kajian jelas. Sehingga banyak proyek dari pusat di daerah yang mangkrak, seperti Pasar Ikan Higienis (PIH) Langensari, Pasar Ikan Muncul Banyubiru, dan pasar logam di Pasar Hewan Ambarawa. ‘’Saat

peresmian pedagangnya diundang, dan hari itu ada orang jualan. Tapi setelah peresmian tidak ada aktivitas pedagang lagi,’’ ujarnya sembari mengungkapkan saat dirinya menjadi anggota DPRD periode kedua di Komisi B mengundang stakeholder untuk dilatih tetapi cuma sak gebyaran. Kata The Hok, program atau proyek dari pusat sebaiknya dananya diberikan ke daerah lewat DAU. Sehingga daerah yang mengkaji dan mengurus pelaksanaan proyeknya karena yang pusat tidak tahu kondisi di daerah. ‘’Proyek-proyek dari pusat di daerah zaman era itu hanya pemborosan anggaran dan proyek ‘titipan’. Azas manfaatnya tidak ada hingga akhirnya mangkrak,’’ sorotnya. The Hok mengakui, Kecamatan Sumowono memang termasuk daerah penghasil kopi. Namun sudah banyak tengkulak kopi yang datang ke petani untuk membeli. Sehingga tidak mungkin disimpan dan dipasarkan di Pasar Agropolitan. ‘’Kalau mau dijadikan pasar hewan dan pasar pisang tidak mungkin ada pedagang mau berjualan di sana lantaran tak ada pembeli. Itu namanya pasar tetuko, artinya sing tuku ra teko-teko, sing teko ra tuku-tuku. Jadi lebih baik dibiarkan saja wong sudah rusak, percuma Pemkab Semarang memperbaiki karena hanya akan menghabiskan anggaran,’’ tegasnya. Ia berharap, ke depan proyek-proyek dari pusat yang tak ada azas manfaatnya lebih baik ditiadakan. ‘’Proyek seperti pembangunan Pasar Agropolitan itu kesalahan fatal dari pemerintah pusat. Kita tidak akan menyetujui anggaran pendampingan jika ada proyek pusat yang tidak jelas,’’ tukas The Hok.■ rbd/SR

Korban Robohnya Bangunan Bakal Hotel Dimakamkan TUNTANG - Korban robohnya bangunan bakal hotel di di kawasan Jalan Urip Soemoharjo, Yogyakarta, pada Senin (3/11) siang, Muhammad Khodri (35), warga Desa Jombor, Kecamatan Tuntang, Kabupaten Semarang dimakamkan, Selasa (4/11) pagi. Jenazah korban tiba di rumah duka Selasa (4/11) dini hari. Pemakaman yang dilakukan di TPU Makam Muslim Jombor tak jauh dari rumah duka diiringi isak tangis keluarga serta kerabat. Tampak, istri korban, Sofiatun (30) tak hentinya mengusap air mata kesedihan. Wanita berjilbab ini terlihat syok dengan kepergian suaminya. “Almarhum meninggalkan seorang putri, Kafira Rahmawati yang masih berusia lima tahun,” kata kakak korban, Muhammad Nasir ditemui di lokasi pemaka-

man, Selasa (4/11). “Kamis pekan lalu dia kembali ke Yogya. Dan Selasa (4/11) kemarin tewas tertimpa robohnya bangunan bakal hotel,’‘ ungkap kakak korban. Diakui, sebelum berangkat ke Yogya untuk mengais rezeki, korban sempat menitipkan anak dan istrinya. Nasir pun sempat tak menyadari jika ucapan adiknya itu adalah pesan terakhir. Seperti diketahui, Muhammad Khodri merupakan salah satu dari tiga korban pembangunan basement bakal hotel di Yogyakarta, Senin (3/11). Bangunan setinggi tiga meter itu tiba-tiba roboh saat pekerja tengah menggali calon pondasi cakar ayam. Ketiganya adalah Muhammad Khodri, Kharis dan Sholeh keduanya warga Demak.■ rna/SR

DIMAKAMKAN: Korban robohnya bangunan bakal hotel di Yogyakarta, Muhammad Khodri (35) warga Desa Jombor, Kecamatan Tuntang, Kabupaten Semarang dimakamkan Selasa (4/11) pagi. ■ Foto: Ernawaty/SR

■ Penembakan Pengunjung Karaoke Sarirejo

Diduga Rebutan PK SALATIGA - Penanganan dugaan penembakan terhadap pengunjung karaoke di Kompleks Karaoke Sarirejo, Salatiga, Sabtu (1/11) dini hari diambilalih oleh Sat Reskrim Polres Salatiga. Hal itu dikatakan Kapolres Salatiga AKBP RH Wibowo saat ditemui di mapolres, Selasa (4/11). “Penanganannya diambilalih Polres Salatiga karena lokasi kejadiannya (locus delicti) di Salatiga,” ungkapnya. Alasan lain, kata kapolres, untuk menjaga profesionalitas dalam penanganan kasus tersebut mengingat kedua belah pihak saling lapor dan masingmasing memiliki bukti serta saksi. “Polres tidak akan melihat apakah itu anggota polisi atau bukan. Jika memang salah (anggota Polri) akan tetap ditindak,” papar kapolres sembari menegaskan pemeriksaan juga berkaitan dengan keberadaan senjata api yang dimiliki kedua oknum polisi tersebut. Sementara itu sejumlah saksi atas kasus ini telah memeriksa sejumlah saksi. Di antaranya, Warso (44), warga RT 01 RW IV, Sarirejo, Salatiga, yang merupakan petugas keamanan yang saat kejadian sempat ikut melerai perkelahian. Kepada Wawasan Warso menyebutkan usai para pihak diamankan ke Polsek Sidorejo, ia langsung diperiksa hingga lebih dari 12 jam. “Usai kedua kelompok diamankan di Polsek Sidorejo saya langsung diperiksa di Polres Salatiga hingga Sabtu (1/11) petang,” terangnya. Namun Warso mengaku lupa berapa pertanyaan yang diajukan kepada dirinya. Namun yang jelas, ia tak berpihak kepada siapa pun karena memang selain tak mengenal kedua kelompok tersebut, sebagai petugas keamanan di kompleks karaoke terbesar di Salatiga itu berupaya menciptakan kondisi aman. Diceritakan Warso, kejadian

BEBERKAN: Warso, saksi mata kejadian penembakan yang diduga dilakukan anggota Polri Lemdik Mabes Polri Banyubiru saat membeberkan peristiwa di Kompleks Sarirejo kepada wartawan, Senin (3/11).■ Foto : Ernawaty/SR penembakan oleh dua anggota Polri Lembaga Pendidikan (Lemdik) Mabes Polri Banyubiru, Kabupaten Semarang menggunakan senjata air shofgun dan terjadi di halaman parkir atau depan room karaoke Kafe Intan. Buntut dari kejadian itu seorang pengunjung bernama Fauzun (26), warga Dusun Modangan RT 01 RW VIII Blotongan, Kecamatan Sidorejo, Salatiga tertembak. Setidaknya, dua titik di tubuh Fauzun tertembus peluru air shofgun. Satu peluru menembus di pipi kiri tepat di bawah kelompak mata serta sebuah peluru menembus di leher sebelah kiri Fauzun. Korban seusai tertembak masih bisa kuat berdiri hingga polisi Polsek Sidorejo dan Polres Salatiga tiba di lokasi kejadian. Namun Senin (3/11) pagi korban dilarikan ke RSUP dr Kariadi Semarang untuk menjalani operasi pengambilan peluru. Kasus ini sempat ditutup-tutupi. Wartawan yang mencoba menelusuri tak mendapatkan

keterangan maksimal dari pihak internal Polres Salatiga. Wartawan menelusuri kejadian ini dari sejumlah saksi mata di lokasi kejadian. ■ Rebutan PK Menurut Warso, perkelahian berbuntut penembakan diduga dipicu rebutan pemandu karaoke (PK) bernama Tias. “Saat itu, Tias sudah dibooking oleh kelompok Fauzun cs,” kata saksi Warso yang dengan runtut menjelaskan kronologi kejadian kemarin siang. Pada saat yang sama, ujarnya, Tias juga mendapat kunjungan dari ‘pelanggan’ tetapnya namun tidak diketahui identitasnya. Lantaran Tias keluar masuk ruangan, membuat kelompok Fauzun jengkel. Sampai akhirnya Fauzun mendatangi ‘pelanggan’ tetap Tias sambil emosi. “Fauzun dan dua teman terus memancing keributan. Bahkan menantang berkelahi,” ungkapnya. Pada saat bersamaan, dua anggota Polri Lembdik Banyubiru, Fajar Wirawan Yoga Sa-

Hilangnya Mima Diduga Dipicu Hubungan Asmara UNGARAN - Hingga hari ke16, Selasa (4/11), Yemima Fanuel Sudarno (18), warga Jalan Jagalan 554, Kelurahan Ungaran, Kecamatan Ungaran Barat, Kabupaten Semarang belum juga ditemukan. Diduga menghilangnya mahasiswi Fakultas Ekonomi Universitas Katholik (Unika) Soegijapranata ini akibat hubungan asmaranya tak direstui orang tuanya. Wakapolres Semarang Kompol Erwin H Dinata mengatakan, polisi masih mencari ke berbagai tempat yang bisa memberikan petunjuk keberadaan Mima (panggilan akrab Yemima Fanuel Sudarno). ‘’Anggota masih di lapangan. Tim Resmob masih berusaha mencari dengan berbekal infor-

masi yang diperoleh,’‘ katanya, Selasa (4/11). Menurut wakapolres, informasi dari keluarganya sekitar sebulan dua bulan lalu Mima pernah pergi dari rumah. ‘’Dia pernah tidak pulang dua hari, pulang ambil baju tetapi ketahuan orang tuanya sehingga tak jadi pergi lagi. Kepergiaan Mima waktu itu dipicu kekecewaan terhadap orang tuanya yang tak merestui hubungannya dengan sang pacar,’‘ ungkapnya. Kata wakapolres, tim Resmob telah mengumpulkan data dan meminta keterangan adik Mima yang mengaku pernah melihat kakaknya pergi berboncengan dengan pacarnya. ‘’Informasi pacarnya kerja dimana dan tinggal dimana

sudah kita dalami. Dulu punya bengkel di Wujil tapi aslinya orang Gunungpati,’‘ bebernya. Sejauh ini polisi belum bisa memastikan kepergiaan Mima sejak Minggu (19/10) lalu dipicu faktor seperti kepergiaan sebelumnya. Pemicunya akan diketahui setelah nanti Mima ditemukan. ‘’Setelah dia (Mima) ditemukan baru bisa diketahui motifnya apa dan lain sebagainya. Sekarang belum jelas,’‘ kata wakapolres. Sebelumnya, ibu kandung Mima, Maria Daria (45) mengaku tidak tahu persis Mima sudah punya pacar atau belum. Sebab tidak pernah ada teman cowok yang main ke rumah. ‘’Pernah ada telepon dari cowok yang mencarinya. Tapi

Pembangunan Median Jalan Ungaran-Bawen Disoal Warga UNGARAN - Sejumlah warga mempersoalkan pembangunan median jalan di sepanjang Jalan Raya Ungaran-Bawen lantaran pembukaan dan penutupan jalan dengan median permanen sebagai pemisah lajur terkesan berdasarkan permintaan pihak tertentu. Pasalnya, jalan di depan perusahaan, pabrik, restoran dan pertokoan tak ditutup median permanen, sementara di sejumlah ruas jalan yang menjadi akses masyarakat justru ditutup. Seorang warga Bergas Kidul, Kecamatan Bergas, Adi Prayitno (47) mengungkapkkan, banyak warga mengeluhkan pembangunan median permanen berupa cor beton di pertigaan Lemah Abang sehingga menutup akses ke arah Bandungan dari Semarang. Dimana kendaraan dari Semarang kesulitan ke arah Bandungan, sebaliknya dari Ban-

dungan tidak bisa langsung memotong jalan ke arah Bawen. ‘’Kalau saya dari Ungaran mau ke Bergas Kidul atau Bandungan dari Ungaran sekarang harus berputar di Karangjati. Harapannya di pertigaan Lemah Abang tak ditutup median jalan agar memudahkan akses transportasi warga, apalagi Bandungan merupakan kawasan wisata,’‘ ujarnya, Selasa (4/11). Warga Perumahan Gedang Asri Ungaran, Joko Sulistyo (42) menilai, pembukaan dan penutupan median jalan ada kepentingan tertentu karena di ruas jalan tertentu yang seharusnya dibuka untuk akses masyarakat justru ditutup. Sebaliknya, untuk ruas jalan tempat-tempat komersial dibuka. ‘’Pembukaan median jalan mestinya mendahulukan kepentingan umum. Faktanya di

putra (21), warga Dusun Gulon RT 01 RW I Kecamatan Salam, Kabupaten Magelang dan Feri, berada di salah satu room Kafe Intan. Mendengar adanya keribuatan, Fajar spontan mendekati dan berupaya melerai. Namun Fauzun sepertinya terus emosi dan memancing keributan. ‘’Justru, Fauzun menantang Fajar. Sementara dua teman Fauzun bernama Dio dan Bayu Setiaji, keduanya warga Bener, Kecamatan Tengaran, Kabupaten Semarang mengetahui rekannya dalam masalah mencoba membantu. Naas, dua teman Fauzun justru mengeroyok Feri dan menarik salah satu room Kafe Intan,’‘jelas Warso. Karena tak terima dikeroyok, Feri lantas masuk ke room tempat semula karaokean dan keluar lagi sambil menenteng senjata api jenis air shofgun. Karena jengkel, Feri mendatangi Fauzun dan langsung menempelkan senjata api ke pipi kiri tepat di bawah mata Fauzun. Dan tembakan kedua ditempelkan di leher bawah telinga kiri Fauzun,” tandasnya. Kabid Humas Polda Jateng Kombes Aloysius Lilik Senin (3/11) menyebutkan, pihaknya memang belum mengetahui secara gamblang kronologis kejadiannya. Ia menegaskan, kasus yang melibatkan dua anggota Lemdik Mabes Polri Banyubiru, Kabupaten Semarang langsung di bawah kewenangan Mabes Polri. “Yang jelas, kami (Polri), sebagai pelayanan dan pelindung masyarakat melayani sebaikbaiknya. Pada prinsipnya, keduanya (pelaku dan korban) punya permasalahan dan kesalahan yang sama juga. Yang anggota Polri yang harusnya tak boleh ke sana (karaoke), kok malah ke sana. Yang masyarakat sipil seharusnya menjaga ketertiban ketika terjadi keributan dan akan dilerai justru memukul polisi. Yang jelas akan kita tindaklanjuti sesuai hukum yang berlaku,” terang Lilik. Untuk saat ini, kata dia, dua anggota Polri masih menjalani pemeriksaan. Begitu pula, korban yang tertembak akan segera dimintai keterangan. “Yang pasti, yang menentukan salah tidaknya hakim. Saat ini polisi masih mencari buktibukti,” imbuhnya.■ rna/SR

depan pabrik, rumah makan dan pertokoan dibuka, sedangkan di depan Pasar Babadan dan akses ke Pasar Ikan Higienis yang menjadi akses masyarakat dan ada sekolahan justru

ditutup,’‘tukasnya. Sementara dalam rapat koordinasi dan sinergitas membahas pembukaan median jalan yang digelar Satlantas Polres Semarang, Selasa (4/11), terungkap

MEDIAN JALAN: Sejumlah pekerja tengah mengerjakan pembangunan median jalan di ruas Jalan Raya Ungaran-Bawen. ■ Foto: Rusmanto Budhi/SR

bahwa pembukaan dan penutupan median jalan susah disesuaikan amdal lalin (analisa dampak lingkungan lalu lintas). Angka kecelakaan tahun 2012 di jalan sepanjang 1,5 km dari Langensari hingga tanjakan Lemah Abang berdasarkan data Integrated Road Safety Manajemen System (IRSMS) Satlantas Polres Semarang sebanyak 13 kasus. Sedangkan tahun 2013 sebanyak 8 kasus, dan tahun 2014 menurun menjadi empat kasus setelah dibangun median jalan. Kasus kecelakaan dari 2013 hingga 1 Juli 2014 mengakibatkan 10 korban tewas, 6 luka berat dan 18 orang luka ringan. Kapolres Semarang AKBP Augustinus Berlianto Pangaribuan melalui Kasat Lantas Polres Semarang AKP Alil Rinenggo mengatakan, hasil kajian ke-

apakah dia hanya teman Mima atau pacarnya saya tidak tahu,’‘ ujar dia. Seperti diberitakan, Yemima Fanuel Sudarno (18), warga Jalan Jagalan 554 Ungaran, Kabupaten Semarang dikabarkan hilang sejak Minggu (19/10). Mahasiswi semester pertama Fakultas Ekonomi Unika Soegijapranata Semarang ini hilang setelah mengikuti kegiatan live in selama tiga hari di Dusun Pancoran, Kelurahan Harjosari, Kecamatan Bawen, Kabupaten Semarang, yang diadakan oleh kampusnya. Keluarga korban hanya mendapat informasi jika Mima sempat mampir ke kos teman kuliahnya di kawasan kampus Unika sebelum pulang ke Ungaran menggunakan angkutan umum. ■ rbd/SR polisian diketahui arus kendaraan di jalan utama cukup padat dan berkecepatan tinggi. ‘’Di pertigaan Lemah Abang kondisinya tanjakan dari Ungaran dan menurun dari Bawen, serta sedikit menikung. Penutupan pertigaan Lemah Abang mengurangi crossing arus lalulintas yang bisa menimbulkan kemacetan dan kecelakaan lalulintas,’‘ jelasnya. Alil menegaskan, pembukaan dan penutupan median jalan bukan atas permintaan pihak tertentu tetapi murni hasil kajian Satlantas dan Dishubkominfo. ‘’Tujuannya untuk mewujudkan, mendukung dan memelihara keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran arus lalu-lintas,’‘ ujarnya. Kabid Lalulintas Dishubkominfo Kabupaten Semarang, Djoko Noerjanto menyatakan, untuk keselamatan lalu-lintas pihaknya setuju di pertigaan Lemah Abang ditutup.■ rbd/SR


Rabu Pon, 5 November 2014

Unnes Gelar Fashion Week 2014 PULUHAN model dari berbagi daerah antusias mengikuti Model Search Competition for Unnes Fashion Week 2014 yang digelar di E-Kopi Sekaran Gunungpati. Mereka mencoba menunjukkan kemampuan berjalan di atas catwalk hingga pengambilan foto dan video, di hadapan dewan juri.

Ketua pelaksana, Amira Husna Budi Handayani memaparkan, Model Search Com- petition merupakan salah satu dari tiga pre-event Unnes Fashion Week 2014 yang bertujuan mencari 15 model terbaik untuk menjadi official model. “Kegiatan ini merupakan pre-event dari penyelenggaraan Unnes Fashion Week 2014 yang diadakan oleh Gargantua, Ikatan Mahasiswa Prodi (Imapro) Sastra Prancis Unnes pada 5-7 Desember mendatang di Ge-

dung B6 Fakultas Bahasa dan Seni (FBS) Unnes,” paparnya kepada Wawasan, Selasa (4/11) kemarin. Amira menambahkan ke-15 orang yang terpilih dalam ajang pencarian model tersebut akan akan tampil di peragaan busana Unnes Fashion Week 2014 , sekaligus menjadi official model pada poster dan media publikasi. “Dalam audisi yang kita lalukan, setiap peserta melalui tiga tahap penyeleksian. Tahap pertama adalah photoshoot, lalu

video shoot, dan yang terakhir penilaian runway. Seluruh ta-hap tersebut dinilai oleh empat dewan juri yang sudah ahli pada bidangnya masing-ma-sing. Mereka adalah Mardiana dari Wardah Kosmetik, Dimash dari Linc Photography, Rizky Hafizan dari Lookbook Semarang, dan Puja Sumantri dari Unnes Fashion Week,” tandas Amira.

■ Antusias

Dirinya menilai atusias dari para peserta cukup tinggi, hal tersebut terbukti, dari banyaknya peserta yang berasal tidak hanya dari Semarang namun juga beberapa kota lainnya seperti Yogyakarta, Solo, Purwokerto hinggai Tegal. Selain Model Search Competition, ada juga dua pre-event lainnya yang diadakan dalam rangka Unnes Fashion Week 2014, yakni Mix Mode dan The

Young Designer.”Pre-event Mix Mode kita buat khusus untuk para fashionista yang hobi memadupadankan busana. Sedangkan,The Young Designer merupakan pre-event yang dibuat untuk mewadahi bakat-bakat dari para designer muda,” tutur Amira. Atas diadakannya kegiatan ini, Amira berharap dunia fashion khususnya di Semarang dapat mendapat perhatian lebih dari anak muda. Selain itu, ia berharap agar main event yang akan dilaksanakan pada Desember nanti dapat berjalan sukses dan lancar. ”Sesuai konsep yang kita usung, yakni Urban Campus, semoga Unnes Fashion Week 2014 dapat mem-berikan dampak yang positif di dunia fashion, khususnya bagi mahasiswa,” harapnya. ■ rix-rth

MODEL : Para model yang terseleksi dalam ajang Model Search Competition for Unnes Fashion Week 2014 yang digelar di E-Kopi Sekaran Gunungpati, Senin (1/11)lalu. ■ Foto dok-rth

IFCF Hadirkan Kuliner Internasional sedang menempuh studi di Undip. Kegiatan yang kita kemas dalam suasana penuh kekeluargaan ini diharapkan dapat menumbuhkan atmosfir belajar yang kondusif dan menyenangkan,” papar Direktur International Office (IO) Undip Jati Utomo, melalui rilisnya kepada Wawasan, Selasa (4/11). Berbeda dengan penyelenggaraan IFCF tahun lalu, pada kegiatan kali ini tidak hanya diikuti peserta dari Undip. Sejumlah mahasiswa asing dari berbagai universitas yang ada di Se- marang dan sekitarnya juga meramaikan acara kali ini. Tidak kurang terdapat mahasiswa internasional yang mewakili 13 negara, diantaranya Turki, Libya, Afganistan, Hungaria, China, Korea, Panama, Vietnam, dan Kazakhstan. Tidak hanya makanan khas, pada sesi kedua juga ditampilkan berbagai kesenian khas dari masing-masing negara, temasuk dari Indonesia seperti Tari Saman dan Tari Rampak Kembang Goyang. Berikutnya masing-masing perwakilan negara menampilkan tarian, nyanyian, dan berbagai presentasi budaya bangsa lainnya. Acara kemudian ditutup oleh permainan MAKANAN KHAS : Para mahasiswa asing peserta program Darmasiswa antusias mengikuti helatan Inter- musik angklung yang melibatkan seluruh peserta. ■ Rix-rth national Food and Cultural Festival (IFCF) 2014 di Kampus Undip Tembalang, kemarin. ■ Foto dok-rth TEMBALANG – Aneka jenis makanan khas dari berbagai negara seperti Cha Gio semacam lumpia rebus (Vietnam), Topoki (Korea) hingga Zheng Jiao sejenis

batagor rebus (Tiongkok) menjadi primadona dalam helatan International Food and Cultural Festival (IFCF) 2014 yang digelar di Gedung ICT Kampus Undip

Tembalang. “Festival ini merupakan ajang perkenalan diri dan budaya masing-masing negara, untuk menyambut mahasiswa asing yang

BURGER RAKSASA: Sous Chef Star Hotel Semarang Mattew Angga Cahyadi menunjukkan burger raksasa yang dapat dinikmati sepanjang bulan November ini. ■ Foto: Nurul Wakhid-rth

Burger Raksasa di Star Hotel PETERONGAN - Sepanjang bulan November ini, Star Hotel yang ada Jalan MT Haryono 972 menggelar promo Giant Burger. Menurut Assistant Marketing Communication Manager Star Hotel Semarang Anastasia Yucke Novitasari, burger raksasa ini memiliki diameter 18 cm dengan berat total hingga 450 gr. Padahal biasanya burger biasa hanya memiliki diameter 9 cm. ”Kami ingin menghadirkan sensasi makan besar yang luar biasa kepada tamu dan pengunjung hotel,” terangnya. Dijelaskan, promo tersebut dapat dinikmati pengunjung di Prima Restaurant dengan harga hanya Rp 80 ribu. Dilengkapi dengan irisan tomat, lettuce, bawang bombay, timun, selada untuk menambahkan keunikan semangat anda melahapnya. Untuk memberi sentuhan lain, diberikan isian burger dengan chessy mustard mayoneise yang memberikan kesan melting dan onion ring yang crispy saat anda mengigitnya. ”Tentu menikmati burger raksasa ini akan memberi sensasi yang sangat berbeda. Kami tantang anda untuk menikmatinya,” tukasnya. Sous Chef Star Hotel Semarang Mattew Angga Cahyadi menjelaskan, burger adalah sejenis makanan yang berupa roti berbentuk bundar yang diiris dua. Pada bagian tengahnya diisi dengan patty yang bisanya diambil dari daging, kemudian sayur – sayuran berupa selada, tomat dan bawang bombay. Sebagai sausnya burger diberi berbagai jenis saus seperti mayones, saus tomat dan sambal serta mustard. ‘’Varian burger juga dilengkapi dengan keju, asian dan bahan pelengkap lain seperti sosis dan ham,’‘ tukasnya. ■ Hid-rth

Konservasi Jangan Terpusat di Kota Lama BENDAN DHUWUR – Semarang sebagai salah satu pusat kedudukan Belanda di masa kolonialisme baik dari segi pemerintahan, perdagangan hingga pemukiman. Hingga kini berbagai peninggalan Belanda, khususnya di bidang arsitektur seperti gedung hingga taman masih bisa ditemukan.“Konservasi aset sejarah di Semarang masih terpusat di Kawasan Kota Lama. Berulang kali helatan acara budaya dan kesenian digelar di Kota Lama. Bahkan, Pemerintah Kota Semarang berkali-kali menganggarkan belanja untuk Taman Srigunting, yang terletak di di sebelah Gereja Blenduk. Padahal Kota Lama hanya salah satu peninggalan pola pemerintahan zaman kolonialisme Belanda,” papar Dosen Arsitektur Unika, Dr Rudyanto Soesilo dalam seminar ‘Heritage Architechture’ menyambut Dies Natalis Arsitektur Universitas Katolik (Unika) Soegijapranata ke-47 yang digelar di kampus Unika Bendan Dhuwur, Selasa (4/11). Dirinya menilai, hendaknya Pemkot Semarang mulai melirik kawasan lainnya. Rudy menambahkan, Kolonial Belanda yang waktu itu membagi Semarang menjadi beberapa wilayah pemukiman berdasar etnis seperti daerah pecinan, Kauman, dan Pekojan. Masing-masing wilayah ini memiliki kekhasan arsitektur sendiri, dengan budaya khas tersendiri. “Ini juga perlu kita perhatikan, agar ciri khas arsitektur yang ada tidak hilang,” paparnya. Lebih lanjut, dirinya berharap konservasi yang dilakukan tidak hanya pada bangunan saja namun juga seni budaya yang berkembang dimasa lalu. “Kegiatan konservasi harus mengembang ke kawasan lain. Untuk menunjukkan kepada dunia bahwa Semarang layak menjadi World Heritage City 2020, program penghargaan UNESCO terhadap kota yang dinilai sebagai Kota Pusaka Dunia,” tambahnya. ■ Konservasi

Sementara itu, Dr Krisprantono yang juga pengajar arsitektur Unika, mengungkapkan konservasi harus autentik. Menurutnya saat ini sudah dilakukan penggalian untuk menemukan autentisitas bangunan. “Mendukung ungkapan Rudyanto yang menyebutkan bahwa konservasi dan revitalisasi bangunan di wilayah bekas kolonisasi harus menjadikan bangunan lama bisa diakses khalayak. Jika bangunan malah jadi tidak bisa diakses umum, itu akan menjadi penjajahan model baru,” paparnya.■ rix-rth


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.