■ Rabu Wage ■ 26 November 2014
Harga Eceran Rp 2.000 Harga Langganan Rp 50.000
TAHUN KE-29 NO: 238 TERBIT 24 HALAMAN - ISSN 0215-3203
Buruh Marah, Blokade Tol SEMARANG Ribuan buruh kembali berdemo menuntut pembatalan Peraturan Guber nur (Pergub) nomor 560/85 tahun 2014 tentang upah min
imum kabupaten/kota (UMK). Aksi kemarahan buruh diawali dari blokade di beberapa ruas Bersambung ke hal 7 kol 1
REVISI UMK: Ribuan buruh yang tergabung dalam Aliansi Gerakan Buruh Berjuang (Gerbang) menutup akses Tol Ga yamsari Semarang. Mereka menolak UMK yang telah dite tapkan Gubernur, Selasa (25/11). Polisi mengamankan pintu Tol Gayamsari, Semarang (kanan). ■ Foto:Weynes
Gubernur Boros Anggaran ■ Dewan Diminta Teliti
Kans Indonesia Tipis
SEMARANG - Anggaran operasional GubernurWakil Gubernur (Wagub) Jateng yang meningkat hingga Rp 3 miliar lebih dinilai kurang pantas. Dalam menyetujui hal tersebut, semestinya dewan lebih teliti setiap mencermati angka agar anggaran operasional tak menjadi sumber penghasilan lain bagi gubernur dan wagub. “Dewan harus teliti memeriksa penggunaan anggaran untuk apa. Saya melihat gubernur ini juga tidak hebat-hebat banget gerakannya. Maka anggaran sebesar itu naik ya kemahalan, boros,” terang Sekretaris KP2KKN Eko Haryanto usai diskusi bersama wartawan di Gubernuran, Selasa (25/11).
HANOI - Tuan rumah Vietnam berhasil menekuk Laos 3-0 di pertandingan kedua di AFF Suzuki Cup 2014. Hasil itu sekaligus mengecilkan kans Indonesia untuk lolos ke babak semifinal. Tampil di depan puluhan ribu pendukungnya di Stadion My Dinh, Hanoi, Selasa (25/11) malam, Vietnam sempat mendapat perlawanan ketat dari Laos di babak pertama sebelum mendominasi babak kedua. Gol pertama tim asuhan pelatih Toshiya Miura itu dicetak Vu Minh Tuan di menit 28. Dua gol lainnya tercipta di menit-menit terakhir babak kedua, masing-masing oleh
Eko tak mempermasalahkan gaji Gubernur mengalami kenaikan. Hanya saja, kenaikan gaji harus diimbangi dengan kinerja yang baik. “Biasanya antara gaji dan penghasilan di luar gaji, lebih besar penghasilan di luar gaji. Makanya Bersambung ke hal 7 kol 3
Le Cong Vinh dan Nguyen Huy Hung. Dengan demikian Vietnam bertengger di posisi kedua klasemen Grup A dengan nilai 4 dari dua pertandingan. Mereka terpaut 2 poin dari Filipina yang sudah dipastikan lolos ke semifinal. Peringkat ketiga ditempati Indonesia setelah dipermalukan Filipina 0-4. Dari dua laga, tim “Merah Putih” baru memiliki satu angka. Adapun Laos di posisi buncit dan telah dipastikan tersingkir. Kans Indonesia mengecil karena selain butuh menang
Bersambung ke hal 7 kol 2
Tujuh Kandidat Sepakat Tumbangkan Ical JAKARTA - Partai Golkar benar-benar pecah menjelang Munas Golkar. Wakil Ketua Umum Golkar Agung Laksono memimpin presidium penyelamat partai. “Dengan kejadian mereka mempertontonkan kesewenang-wenangan yang terjadi. Untung ada media di sini jadi saksi. Saudara Aburizal BaBENTROK: Massa Angkatan Muda Partai Golkar (AMPG) pimpinan Yoris Raweyai bentrok dengan AMPG kubu Aburizal Bakrie di DPP Golkar, Jakarta, Selasa (25/11). ■ Foto: Antara
GEBYAR
Kembali ke Deddy Dores SETELAH empat tahun tidak menge luarkan single, Nafa Urbach akan se gera me rilis single ter barunya yang ber tajuk Bela han Jiwa karya mu sisi lawas Deddy Dores.
6
krie memberikan mandat ke Theo Sambuaga untuk membuka pleno, mengumumkan keputusan sepihak, dan menutup. Kesewenangan ini yang selalu dilakukan saudara Aburizal Bakrie,” protes Wasekjen Golkar Leo Nababan. Hal ini disampaikan Leo Nababan memprotes skorsing rapat sepihak oleh Waketum Theo Sambuaga, hanya sesaat setelah orang kepercayaan Aburizal Bakrie itu memasuki ruang rapat pleno di kantor DPP Gol-
Bersambung ke hal 7 kol 1
DIADANG: Pesepak bola timnas Indonesia Achmad Jufriyanto dan Christian Gonzales berusaha melewati adangan penjaga gawang Filipina Patrick Philip Bravo Deyto (kiri) pada pertandingan penyisihan Piala AFF 2014 Grup A di Stadion My Dinh, Hanoi, Selasa (25/11). ■ Foto: Antara
Nasib Guru Tidak Tetap (GTT) Kian Terjepit
Upah di Bawah UMK, Purwanto Tetap Setia Mengajar Tidak terlihat sedikit pun raut wajah Purwanto (35) kecewa. Dia bahkan tetap rajin mengajar praktik karawitan di SMKN VIII Surakarta. Padahal di balik penampilannya yang sederhana, ayah dua anak ini menanggung beban ekonomi yang begitu berat. NASIB Purwanto bermuara dengan statusnya sebagai Guru Tiidak Tetap (GTT). Padahal dia mengabdikan diri di sekolah yang juga almaternya sejak tahun 2004. Itulah potret satu di antara ribuan guru pada peringatan ke-69 Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) dan
Hari Guru tahun 2014, Selasa (25/11). Lulusan program S-1 jurusan Karawitan Institut Seni Indonesia (ISI) Surakarta ini mengaku ikhlas mengajar karena itulah profesinya, meski penghasilan yang didapatnya jauh dari standar Upah Minimum Kota (UMK). Purwanto mengisahkan perjalannya menjadi guru berlangsung semenjak lulus Akta IV setelah sebelumnya menyelesaikan studi di jurusan Karawitan ISI Surakarta. Pria berkacamata minus ini mengajukan lamaran ke SMKN
VIII Surakarta dan diterima sebagai GTT bidang praktik karawitan pada tahun 2004. Segala kemampuannya dicurahkan bagi perkembangan dan kemajuan anak didik, meski setiap Minggu harus mengajar selama 40 jam. Sebagai imbalan jerih payahnya dia mendapatkan Rp 17.000/ jam. Bersambung ke hal 7 kol 3 TABUH GAMELAN: Purwanto tengah menabuh salah satu instrumen gamelan. Sepukuh tahun mengabdi, nasibnya masih tetap GTT. ■ Foto: Bagus Adji W
Rabu Wage, 26 November 2014
TANGKAP DEMONSTRAN: Polisi menangkap pengunjuk rasa pada demonstrasi di Oakland, Kalifornia, AS. Unjuk rasa juga terjadi di Chicago, New York, Washington DC dan Seatle. ■ Foto: bbc
BAKAR: Di sejumlah tempat, sejumlah pengunjung rasa menjarah dan membakar toko-toko di kota Ferguson. ■ Foto: bbc
Pasar di Nigeria Dibom, 45 Tewas MAIDUGURI-Lebih dari 45 orang tewas, Selasa (25/11), dalam ledakan kembar, termasuk oleh seorang wanita pembom bunuh diri, di pasar ramai pembeli di kota Maiduguri, Nigeria. Ledakan di ibu kota negara bagian Borno tersebut menyasar kawasan sama, Pasar Senin, tempat sedikit-dikitnya 15 orang tewas pada 1 Juli dalam ledakan diduga dilakukan kelompok keras Boko Haram. Ledakan kemarin terjadi setelah para militan mengendalikan kota lain di wilayah bagian timurlaut Nigeria. Petugas kesehatan Dogara Shehu mengatakan dia menghitung lebih “45 orang terbunuh, beberapa di antaranya dalam keadaan mengenaskan karena kepalanya terpisah” akibat ledakan-ledakan tersebut yang didukung pernyataan oleh saksi mata lain. Seorang pejabat dari Badan Manajemen Darurat Nasional Nigeria (NEMA) membenarkan bahwa “banyak orang terbunuh” tetapi belum memiliki jumlah resmi korban meninggal. Seorang perwira polisi senior, yang minta namanya tak disebutkan, melukiskan ledakan tersebut, yang terjadi pada seki-
tar pukul 11.00 pagi, yang berasal dari sebuah bom berdaya ledak kuat dan ledakannya terasa di seantero kota itu. Pedagang pasar Usman Babaji mengatakan kepada kantor berita AFP bahwa bahanbahan peledak disembunyikan di satu kendaraan roda tiga yang populer di negara itu. Satu ledakan kedua terjadi beberapa saat kemudian sementara orang-orang berlarian menuju tempat kejadian ledakan pertama untuk membantu mereka yang luka-luka, kata beberapa saksi mata. Abubakar Bello, yang menjual ayam dekat TKP, mengatakan wanita itu membawa bahan peledak yang dibungkus dan diletakkan di bagian belakang seperti kaum ibu membawa bayi. “Ia bergerak menuju TKP tempat ledakan pertama,” katanya yang didukung oleh tiga orang lainnya. “Saya kira hal itu sudah direncanakan karena ledakan kedua
BOM PASAR: Ledakan bom menarget pasar umum di Maiduguri, 1 Juli 2014. Sedikitnya 15 orang dilaporkan tewas dalam insiden tersebut (Foto: dok). Dua pembom bunuh diri kembali menarget pasar di ibukota negara bagian Borno ini, Selasa pagi (25/11). ■ Foto: voa terjadi setelah banyak orang berkumpul di TKP ledakan bom pertama,” katanya. ■ Boko Haram Boko Haram tampaknya akan jadi kelompok yang dipersalahkan atas ledakan-ledakan tersebut, karena telah melakukan serangan terhadap Maiduguri dalam pertempurannya selama lima tahun untuk menciptakan negara Islam di bagian timurlaut Nigeria. Kelompok itu didirikan di Maiduguri lebih satu dekade lalu dan kota itu pernah menjadi pusat konflik sampai para militan
terdesak ke kawasan-kawasan perdesaan di wilayah tersebut. Sejak Mei 2013, ketika keadaan darurat diberlakukan di Borno dan dua negara bagian tetangganya, kekerasan telah meningkat di pelosok-pelosok desa, membunuh ribuan orang dan memaksa banyak lagi melarikan diri mencari tempat aman. Boko Haram sebelumnya menguasai kota Damasak, di sebelah utara Borno dekat perbatasan dengan Niger, tetangga Nigeria, memulai serangan mereka dengan satu serangan di pasar di sana pada Senin pagi. ■ afp-Ct
Jomblo Tiongkok Ramai-ramai Beli Istri ■ Asal Myanmar Rp 85 Juta TIONGKOK - Otoritas Tiongkok di wilayah utara Mongolia menangkap 31 orang diduga melakukan perdagangan manusia. Aparat sekaligus menahan 14 perempuan yang jadi korban itu, 11 asal Myanmar, seperti dilansir the Daily Mail, Selasa (25/11). Lima korban yang berstatus warga asing bahkan belum 18 tahun. Pemerintah Tiongkok telah menggandeng Kepolisian Myanmar membongkar kasus
ini. Penyelidikan selama tiga bulan dalam geng tersebut menunjukkan para pelaku menjerat korban, yang mayoritas asal Myanmar, berbekal imingiming wisata dan pekerjaan di Negeri Tirai Bambu, kata kantor berita Xinhua. Para korban kemudian dijual sebagai istri di pedesaan Tiongkok dengan harga sedikitnya 50.000 yuan (atau setara Rp 85 juta). Perdagangan manusia un-
tuk dijadikan istri ini dipicu oleh ketimpangan populasi di Tiongkok. Kebijakan satu anak sejak era Deng Xiaoping, ditambah aborsi ilegal bayi perempuan karena dianggap ma syarakat tak punya masa depan, menyebabkan surplus besar pria lajang. Sensus terakhir menunjukkan 118 laki-laki yang baru lahir untuk setiap 100 perempuan. Mulai September 2014, Ke-
Korsel Bakal Tangkap Pengguna Tongsis
Ilustrasi tongsis. ■ Foto: istimewa/Merdeka.com SEOUL - Pemerintah Korea Selatan mengumumkan bakal menangkap siapa saja menjual tongkat narsis (tongsis), biasa digunakan untuk foto selfie. Ini lantaran aplikasi bluetooth dalam tongsis bisa menyebabkan kerusakan pada benda elektronik lain. Surat kabar Mirror melaporkan, Selasa (25/
11), jika otoritas menemukan penjual nekat menawarkan tongsis ke pembeli mereka terutama yang ada bluetooth dapat didenda sekitar Rp 324 juta, dan dikurung tiga tahun penjara. Tongsis sejauh ini tersohor diciptakan di Indonesia dan banyak diekspor ke berbagai negara.
Pemerintah ibukota Seoul mengatakan me reka bisa membeli tongsis yang bluetoothnya sudah terdata dan ber sertifikat sehingga ada jaminan aplikasi itu ti dak menimbulkan ke rusakan. “Kami tidak sedang ingin menganggu kesenangan orang lain na mun masalah ini juga penting. Sebaiknya warga membeli tongsis ada di distributor resmi,” ujar Choi Yanghee, juru bicara kementerian ilmu pengetahuan dan tek nologi. Tongsis berasal dari Indonesia, meski banyak negara sudah memproduksi. Dalam berita ini hanya disebutkan semua jenis tongsis dengan bluetooth dan tidak spesifik menyebutkan negara. ■ mdk-Ct
polisian Tiongkok mulai aktif melacak akun-akun jejaring sosial yang berkedok agen wisata tapi sebetulnya menawarkan “impor pengantin” dengan pasokan korban dari negara-negara Asia Tenggara. Tahun lalu, Departemen Luar Negeri AS menyatakan Rusia dan Tiongkok sebagai salah pelanggar terburuk di dunia untuk isu kerja paksa dan perdagangan seks. ■ mdk-Ct
Penembak Kulit Hitam Bebas, Amerika Rusuh ST LOUS-Polisi St Lous, Ferguson mengatakan kerusuhan dan penjarahan yang terjadi setelah juri memutuskan tidak mengenakan dakwaan terhadap Michael Brown, lebih buruk dibandingkan Agustus lalu. Kepala Kepolisian St Louis Amerika SeriPkat, Jon Belmar, mengatakan kerusuhan itu “mungkin lebih buruk dibandingkan malam terburuk yang pernah kita saksikan bulan Agustus lalu” setelah seorang remaja kulit hitam terbunuh. Belmar mengatakan ia mendengar 150 tembakan dilepaskan massa. Brown ditembak oleh seorang polisi kulit putih tanggal 9 Agustus lalu, yang memicu protes besar, dan banyak warga Amerika keturunan Afrika menyerukan agar polisi itu, Darren Wilson, dikenakan dakwaan pembunuhan. Presiden Barack Obama, bersama keluarga Michael Brown, menyerukan agar masyarakat tenang dan mendesak warga Amerika untuk menerima keputusan juri. ■ Terobos Barikade Wartawan BBC, Aleem Maqbool, melaporkan pengrusakan dan penjarahan yang terjadi setelah keputusan juri diumumkan, lebih banyak dibandingkan Agustus lalu. Kepala kepolisian St Louis, Belmar mengatakan, kerusuhan ini lepas kendali. “Terus terang, kecuali bila kami mengerahkan 10.000 polisi, saya rasa kami tidak dapat mencegah mereka yang memang ingin menghancurkan satu komunitas,” ujarnya. Sejumlah pengunjuk rasa meneriaki polisi dan menerobos barikade sementara polisi menanggapi dengan melepas gas air mata dan asap. ■ bbc-Ct
HOTSPOT Komentari Haji, Politikus Ditahan BANGLADESH-Politikus senior Bangladesh, Abdul Latif Siddique, menyerahkan diri kepada polisi setelah mengeluarkan pernyataan tentang haji, Selasa (25/11), yang dinilai kontroversial. Pernyataannya memunculkan aksi protes di seluruh negeri dan tuntutan agar ia ditahan. Jaksa di Bangladesh, Abdullah Abu, kepada kantor berita AFP mengatakan setelah menyerahkan diri, Siddique dimasukkan ke penjara karena yang bersangku- Foto: afp/bbc tan tidak mengajukan pembebasan Abdul Latif Siddique dengan jaminan. Akibat pernyatannya soal haji, ia menghadapi 22 kasus hukum di Bangladesh. Kontroversi ini berawal dari pernyataan yang ia keluarkan saat berada di Amerika Serikat. Di depan warga Bangladesh di New York, Siddique mengatakan dirinya sangat menentang pelaksanaan ibadah haji. Tayangan televisi menujukkan Siddique yang mengatakan, “Dua juta orang ke Arab Saudi untuk melakukan ibadah haji ... buang-buang tenaga. Mereka yang melakukan ibadah haji tidak punya produktivitas.” Tidak lama kemudian muncul aksi protes meluas dan PM Sheikh Hasina memecatnya dari jabatan menteri telekomunikasi. Menurut AFP, Siddique menolak meminta maaf. ■ bbc-Ct
Rabu Wage, 26 November 2014
Suzuki Luncurkan Sekuter Matik Address
LOMBA MENATA: Sejumlah jurnalis ketika mengikuti lomba menata barang di utility boks (bagasi) sepeda motor matik Suzuki Address, belum lama ini. ■ Foto: Sucipto
SEMARANG-Menyambut selera pasar terhadap sekuter matik, Suzuki meluncurkan produk terbarunya, Suzuki Address. Menyusul generasi pendahulunya Spin, Address dengan kapasitas mesin 110 CC SOHC berteknologi fuel injection (FI) telah diperkenalkan pada even Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2014 pada Oktober lalu. Di Jateng, Suzuki Address akan diperkenalkan kepada pasar pada 29 November mendatang di atrium Matahari, Simpanglima Semarang. Untuk pasar Jawa Tengah dan DIY, menurut FX Sapto Juniharsanto, Regional Office Head Suzuki Motor Jateng dan DIY, Address diharapkan mampu mendongkrak porsi penjualan sekuter matik, dengan menempati porsi 40 persen penjualan dari total produk Suzuki. ‘’Untuk wilayah Jateng dan DIY, penjualan mencapai 6.500 unit per bulan, dan pada sekuter matik 2.500 unit. Dengan adanya Suzuki Address, target awal kami untuk sekuter matik bisa terangkat menjadi 3.500 unit per bulan,’‘ kata Sapto.
SPBU Mulai Kehabisan Pertamax WONOSOBO-Kenaikan harga BBM bersubsidi jenis premium dari Rp 6.500 menjadi Rp 8.500 ternyata tak selalu berdampak negatif. Indikasi itu tercermin meningkatnya penggunaan BBM nonsubsidi jenis pertamax di berbagai daerah di Jateng, seperti pantauan Wawasan di Kabupaten Wonosobo hingga Kota Semarang.
pantauan Dinas Perdagangan Kabupaten Wonosobo, sejumlah SPBU seperti di Kalierang dan Sapen justru kehabisan pertamax pada Senin (24/11) malam, namun premium masih banyak. “Ini indikasi migrasi penggunaan BBM bersubsidi ke nonsubsidi sebagai akibat fluktuasi harga minyak dunia yang cenderung menurun, sehingga disparitas harga tidak terlalu besar,” kata Kasi Distribusi dan Perlindungan Konsumen, Oman Yanto, kemarin. Dia menyebutkan, saat ini harga pertamax di Wonosobo Rp 10.800 dan premium Rp 8.500 per liter. Selisih harga Rp 2.300 dianggap tidak besar, pertamax
dengan oktan 92 sedang premium oktan 88 menjadikan banyak konsumen beralih ke pertamax. Terkait itu, Oman mengajak konsumen dari golongan mampu agar menggunakan pertamax. Selain membuat mesin kendaraan lebih awet, pertamax memiliki daya dorong lebih kencang. “BBM bersubsidi, sebaiknya dinikmati masyarakat menengah ke bawah saja,” ujarya. Dia meminta Pertamina dan Hiswana Migas (SPBU-SPBU) bersikap konsekuen yakni menyediakan stok pertamax lebih banyak seiring adanya peralihan penggunaan jenis BBM.■ TB-Ct
Meningkatnya penggunaan pertamax ini juga sangat dirasakan di Kota Semarang. Sejumlah SPBU bahkan memasang tulisan pertamax habis, sebuah pemandangan langka, yang selama ini stok habis kebanyakan pada premium atau solar. Di salah satu SPBU di Jalan
Brigjen Sudiarto, Selasa (25/11), bahkan tulisan pertamax habis tersebut terpampang pada mesin pompa yang selama ini melayani khusus sepeda motor. Padahal selama ini mesin tersebut tidak pernah habis dan sepi dari konsumen. Sementara itu berdasarkan
Harga Elpiji 3 Kg Lebihi HET
SPBU Dilarang Layani Pengecer BBM
PEKALONGAN-Harga gas elpiji ukuran 3 kilogram di Kota Pekalongan di tingkat pengecer telah melebihi HET (harga eceran tertinggi) yang ditetapkan, yakni dari Rp 14.000 menjadi Rp 17.500 per tabung. Penetapan HET sebesar itu lantaran tidak diperlukan biaya trasportasi, mengingat kondisi wilayah setempat yang jaraknya dekat. Pengelola pangkalan elpiji 3 kilogram di Pringlangu, Madekur menuturkan kenaikan harga elpiji 3 kilogram terjadi setelah dari pihak agen menaikkan Rp 1.000 karena dipengaruhi naiknya biaya distribusi ke pangkalan. Dikemukakan Madekur, pengecer mengambil dari pangkalan dengan harga Rp 16.000. Tak pelak sampai ke tangan konsumen harga bervariasi antara 17.000 sampai Rp 17.500 per tabung.■ K-28/Ct
PURWOKERTO – Paska kenaikan harga, distribusi BBM bersubsidi terus dipantau dan diperketat. Surat rekomendasi pembelian bagi kalangan usaha kecil dihapus, dan sebagai gantinya akan diterbitkan surat keterangan bagi pelaku UMKM yang membutuhkan subsidi BBM. Kabag Perekonomian Setda Banyumas, Sugiyanto mengatakan mekanisme pembuatan surat keterangan ini juga akan diperketat yaitu melalui desa, camat dan baru masuk ke SKPD terkait. Untuk usaha ternak dan perikanan, misalnya, surat keterangan akan masuk ke Dinas Peternakan dan Perikanan (Disnakan), sementara untuk UMKM akan masuk ke Dinas Perindustrian Perdagangan dan Koperasi (Disperindagkop). “Sebelumnya pembelian BBM dengan jerigen harus menggunakan surat rekomendasi, namanya rekomendasi kan harus dipenuhi
dalam arti SPBU harus melayani. Tetapi sekarang rekomendasi dihapus dan diganti dengan surat keterangan,” kata, Selasa (25/11). Untuk mengeluarkan surat keterangan, dinas terkait akan melakukan pengecekan terlebih dahulu ke lapangan, guna mengetahui kebutuhan BBM dan kepastian usahanya. Sehingga bagi pengajuan usaha yang tidak sesuai dengan fakta di lapangan akan diketahui. “Setelah surat keterangan dikantongi pelaku usaha, pelayanan di SPBU juga kita serahkan sepenuhnya kepada pihak SPBU,” kata Sugiyanto. ■ Lembaga Penyalur Sementara itu Sales Exekutif Retail Rayon V Pertamina, Angga Yudi Winata Putra mengemukakan dalam Peraturan Presiden maupun Peraturan Mentri ESDM secara tegas SPBU dilarang untuk
melayani pengecer. Sebagai gantinya, untuk wilayah yang jauh dari SPBU bisa dibuatkan lembaga penyalur resmi BBM. “Kita mengakui pada beberapa kasus. Keberadaan pengecer BBM diperlukan untuk mendekatkan pelayanan BBM kepada masyarakat, karena belum semua kecamatan memiliki SPBU. Namun, sebenarnya ada jalan keluarnya, yaitu dengan dibuatkan lembaga penyalur resmi BBM. Ini diperbolehkan dalam aturan. Sayangnya belum ada daerah yang membuat lembaga penyalur ini,” ujarnya. Dengan adanya pembatasan distribusi BBM subsidi ini diharapkan akan mampu menekan jumlah pengecer, karena cukup ketat mekanismenya. Berkurangnya jumlah pengecer BBM ini sekaligus juga menurukan potensi penimbunan ataupun penyalahgunaan BBM subsidi.■ hef-Ct
■ Adu Irit Suzuki Address memiliki fitur utility box atau bagasi yang berkapasitas 20,6 liter. Selain itu, letak aki di bawah kap lampu depan dimaksudkan untuk memberikan daya tahan mesin dan kelistrikan dari banjir. Akhir pekan lalu, kalangan jurnalis di Jawa Tengah diberi kesempatan untuk menjajal Suzuki Address melalui adu irit BBM mengendarai Suzuki Address, dengan melakukan test ride di jalanan Kota Semarang. Start dari Sejahtera Motor Gemilang Pusat (Suzuki Motor) Jalan Jenderal Sudirman menempuh rute Jalan Majapahit-Pedurungan, Jalan Arteri Soekarno-Hatta, kawasan Kota Lama, Jalan Arteri Yos Sudarso dan kembali ke Kalibanteng. Dengan BBM 0,5 liter, pengendara bisa menempuh jarak terjauh mencapai 38,9 kilometer. Selain adu irit, pada even yang juga diisi press conference dilanjutkan fun games menata barang belanjaan di bagasi Suzuki Address, dan anjangsana ke Panti Asuhan Baitussalam Jalan Purwomukti Barat 5, Pedurungan Lor Semarang. ■ stp-Ct
Izin Amdal Belum Turun Pabrik Semen di Pati Molor KUDUS - Wakil Direktur PT Indocement Tunggal Prakarsa Tbk, Franky Welirang mengatakan, saat ini pihaknya masih menunggu turunnya izin Amdal pabrik semen yang dibangun di Kecamatan Tambakromo dan Kayen, Kabupaten Pati. Akibatnya, operasional pabrik semen di wilayah tersebut dipastikan mundur beberapa tahun dari jadwal. “Memang mundur sekitar tiga tahun. Dan ini prosesnya masih akan terus berlanjut,” kata Franky di sela-sela diskusi ‘Amdal Pabrik Semen di Pati, Kepentingan Siapa?’ yang digelar Muria Research Center (MRC) Kudus di United Cafe, Kudus, Selasa (25/11) Menurutnya, persoalan lingkungan dan penolakan sejumlah elemen masyarakat menjadi alasan lamanya proses penyusunan dokumen analisis mengenai dampak lingkungan (Amdal) pabrik semen yang dibangun PT Sahabat Mulia Sakti (SMS), anak usaha PT Indocement Tunggal Prakarsa Tbk. Proses penyusunan dokumen Amdal pabrik semen dengan nilai investasi sekitar Rp 5 triliun ini sudah dimulai sejak 2011. Sedianya, pada 2015 pabrik semen yang dibangun di kawasan pantura timur Jawa Tengah ini sudah bisa beroperasi. Sayangnya, hingga kini izin Amdal pabrik ini tak kunjung turun. Hal ini seiring kencangnya aksi sejumlah kalangan yang menyuarakan penolakan pembangunan pabrik,
karena dikhawatirkan berimbas buruk pada lingkungan dan masyarakat sekitar. ”Dalam hitungan saya, berbagai proses ini membutuhkan waktu hingga beberapa tahun. Dan kemungkinan besar pabrik baru bisa beroperasi pada 2018,” ujarnya. Setelah izin Amdal keluar, pihaknya akan langsung menindaklanjuti dengan langkah lainnya. Misalnya, memulai proses pembebasan lahan, pengurusan Izin Mendirikan Bangunan (IMB) dan lain sebagainya. ■ Perhatikan Lingkungan Franky mengatakan, pihaknya tetap memperhatikan aspek alam dan sosial dalam penyusunan Amdal pabrik semen di Pati. Aktivitas industri tidak boleh mengabaikan kelestarian lingkungan dan aspek-aspek lainnya. Selain itu, keberadaan investasi justru harus mendorong perbaikan ekonomi masyarakat, pendidikan, kesehatan hingga kelestarian lingkungan sekitar. “Itu sudah dan akan terus kita lakukan,” tuturnya. Diskusi tersebut menghadirkan empat pembicara yakni Wakil Direktur Utama PT Indocement Franky Welirang, Manajer Area Jateng LSM Society for Health, Education, Environment, and Peace (SHEEP) Indonesia Husaini, JMPPK Bambang Sutiknyo, dan Anggota Tim Penilai Amdal Pabrik Semen Pati, Hendy Hendro.■ Tom-Ct
Rabu Wage, 26 November 2014
Mengawal Guru KOMPETENSI dan kode etik profesi guru menjadi tema besar dalam peringatan Hari Guru tahun ini. Kompetensi menyangkut profesionalitas, dan kode etik berkaitan erat dengan rambu-rambu, kewajiban, dan moralitas. Dua hal itu menjadi penting untuk menjawab tantangan guru di era teknologi modern. Kurikulum 2013 menyangkut dua hal tersebut. Meskipun perlu dievaluasi seperti dikatakan Anies Baswedan, kurikulum tersebut menjadi standard acuan peningkatan kualitas pendidikan nasional. Guru memegang peranan vital untuk mengembangkan dunia pendidikan nasional mampu berkiprah di percaturan nasional. Peran besar itu dibuktikan dengan berbagai raihan gemilang para peserta didik. Medali emas yang dibawa pulang siswa-siswi dalam Wizards at Mathematics International Competition (WIZMIC) 2014, di Lucknow India akhir Oktober lalu, misalnya, tidak terlepas dari kehebatan para ‘’pahlawan tanpa tanda jasa itu’’. Mengapa tanda petik? Karena penghargaan yang diberikan kepada guru sekarang ini luar biasa. Di era pemerintahan Susilo Bambang Yudhoyono, satu dekade terakhir ini, profesi guru menjadi daya tarik masyarakat luas. Ini terkait dengan peningkatan kompetensi yang berbanding lurus dengan kesejahteraan. Guru yang mengantongi uji persyaratan lolos sertifikasi mendapat penghargaan dari pemerintah. Penghargaan berupa pemberian anggaran negara tersebut mengubah status sosial guru. Pemusik Iwan Fals menciptakan lagu dengan substansi kebersahajaan guru. Oemar Bakrie kerap dilukiskan menaiki sepeda onthel tua ketika berangkat dan pulang mengajar. Kini seiring dengan peningkatan ekonomi, sebagian Omar Bakrie menikmati kendaraan berteknologi maju. Standar minimal pendidikan, skill, dan penulisan karya ilmiah para guru juga meningkat. Alumni sarjana umum yang berminat sebagai tenaga pendidik meningkat. Pendidikan guru SD menjadi salah satu jurusan favorit di sejumlah universitas. Tengara tersebut memperkuat tesis profesi guru menjadi magnet di era kemajuan teknologi modern. Pada sisi lain, langkah PGRI Jateng menggandeng kepolisian untuk menyelesaikan kasus yang menimpa guru patut diapresiasi. Tidak dipungkiri profesi guru kerap mengundang persoalan hukum. Baik menyangkut etika, indisipliner, maupun persoalan kekerasan terhadap anak didik. Kasus-kasus tersebut mendapat perhatian besar dari Dewan Kehormatan Guru sebagai refleksi. Bahwa guru dalam falsafah jawa merupakan sosok yang digugu lan dititu (dipatuhi dan diteladani) menjadi keharusan. Menjadi pendidik yang memiliki skill adalah pilihan. Karena itu, berbagai apresiasi yang diberikan pemerintah mesti dijawab dengan prestasi. Bukan zaman lagi guru membolos saat jam mengajar. Kini era guru modern yang akrab dengan teknologi, pengajar yang mampu menjawab zaman, tenaga pendidik yang membuka cakrawala dunia bersama peserta didik.■
Rapat DPP Golkar soal jadwal munas ricuh. Judulnya: beringin terancam di-PPP-kan. *** Anggaran Gubernur membengkak Rp 3,2 miliar. Belum seberapa dibanding proyek e-KTP Rp 5,6 triliun.
Kang Waswas
Melibas Mafia Ekonomi J
Purbayu Budi Santosa
”
Kalau pada saat pe merintahan SBY telah terbukti peran KPK Komisi Pemberan tasanKorupsi sangat berhasil dalam mengu rangi korupsi, maka peran KPPU Komisi Pengawas Persaingan Usaha dalam member antas berbagai pelang garan praktik pasar yang tidak sehat dapat lebih dioptimalkan. Di samping juga, peran para penegak hukum harus berkeadilan, jan gan terkesan tumpul ke masyarakat kalangan atas, akan tetapi tajam ke masyarakat bawah. Ini tugas yang menan tang dan berat bagi Pe merintahan Jokowi JK dengan anggota kabinetnya yang baru.
OKO WIDODO (Jokowi) belum lama dilantik sebagai Presiden, mengemuka masalah mafia migas, yang menyebabkan carut marutnya masalah minyak dan gas. Ujung-ujungnya harga minyak dan gas di Indonesia menjadi mahal, yang berdampak begitu besar dalam menurunkan daya beli masyarakat. Mafia migas yang menguasai seluruh tubuh lembaga tersebut dan berperan besar dalam pengambilan keputusan, menyebabkan penguasaan asing demikian dominan dalam sektor yang sangat strategis tersebut. Pembangunan kilang minyak diabaikan, sehingga tetap saja impor, belum lagi para perantara yang muncul begitu memperpanjang rantai pasokan, yang pada ujungnya muncul masalah rente ekonomi, yang akan memperbesar biaya transaksi. Sebenarnya bukan hanya masalah mafia migas saja, akan tetapi mafia dalam bidang ekonomi lainnya juga begitu menggerogoti sendi-sendi perekonomian Indonesia, sehingga keberadaan negara dan pemerintahan bisa saja hanya anganangan dan ilusi belaka. Prestasi ekonomi makro Indonesia dibilang membanggakan, akan tetapi ketimpangan dalam distribusi pendapatan justru semakin memburuk. Pertumbuhan ekonomi selama ini cenderung meningkat dari tahun ketahun.Pertumbuhan ekonomi tahun 2009 adalah 5,60 %, 2010: 6,81 %, 2011:6,44 %, 2012:6,18 % dan tahun 2013 adalah 5,72 %. Meski pertumbuhan eko no minya selama lima tahun relatif baik, akan tetapi itidak di imbangi oleh distribusi pen dapatan yang semakin membaik. Ukuran distribusi pen dapatan yang dicerminkan oleh Indeks Gini justru semakin me ningkat, dengan angka tahun 2009 sebesar 0,37, 2010:0,39, 2011:0,41, 2012:0,41 dan 2013 sebesar 0,413. Keadaan ini menggambarkan mutu pembangunan yang kurang ber kualitas, da lam artian peme rataan pembangunan yang semakin buruk. Dengan kata lain, yang kaya akan semakin kaya dan yang miskin akan semakin miskin. Faktor penyebab terjadinya masalah ketimpangan dalam distribusi pendapatan yang sering dilupakan adalah adanya masalah mafia dalam berbagai wujud, salah satunya adalah mafia ekonomi.Mafia ekonomi muncul dalam berbagai aneka rupa sektor, seperti
sektor minyak dan gas, pangan, perikanan,kehutanan, pertambangan dan masih banyak sektor lain yang dikuasai oleh para mafioso. Dana yang tersedot dari praktik ilegal tersebut dan banyak dilarikan ke luar negeri mencapai triliuan rupiah. Dana tersebut yang masuk transaksi bawah tanah (tidak masuk perhitungan pendapatan nasional), semestinya dapat digunakan dalam pembangunan, yang dapat menyejahterakan masyarakatnya. Menurut laporan Global Financial Integrity bulan Desember 2013, menyatakan bahwa uang yang ke luar dari Indonesia terkait praktik terlarang (illicit capital outflow) mencapai 181 miliar dollar AS (Rp. 1.750 triliun), kumulatif dari tahun 2002-2011. Secara ratarata pertahun sekitar 18 milliar dollar AS, yang mencapai puncaknya pada tahun 2008 tahun sekitar 27,3 milliar dollar AS dan mulai turun tahun 2009 sebesar 20,5 milliar dollar AS dan pada tahun 2011 menj adi 19,6 milliar dollar. Kalau dibandingkan dengan APBN Indonesia tahun 2014 yang sebesar Rp 1.816,7 triliun, maka kebocoran uang ne gara karena praktik terlarang sangatlah berarti. Sekiranya kebocoran dapat ditekan, maka merupakan tambahan yang sangat berarti buat modal dalam menjalankan pembangunan nasional.
■ Tantangan Baru Keberadaan mafia ekonomi diduga mengkaitkan banyak pihak elite Indonesia, baik eksekutif, legislatif dan yudikatif. Kerjasama untuk mem buru rente (keuntungan) dilakukan karena mahalnya menjadi elite yang tidak seimbang dengan gaji resmi.Prinsip menghalalkan segala cara asal tujuan tercapai rupanya merupakan gejala umum yang terjadi di negara Indonesia, di mana de- ngan prinsip tersebut akan sangat menurunkan semangat nasionalisme. Jokowi sebagai orang nomor satu di Indonesia dalam kampanye dan juga pelantikannya akan konsisten dengan ajaran Bung Karno tentang Trisakti. Trisakti terdiri dari mandiri di bidang ekonomi, berdaulat di bidang politik dan berkepribadian di bidang budaya. Nah, pemberantasan mafia ekonomi
: Ir H Budi Santoso : Irianto Joko Moelyono : Agus Toto Widyatmoko : Sarsa Winiarsih Santoso : Djoko Sutedjo
REDAKTUR SENIOR: Sosiawan. REDAKTUR PELAKSANA: Budi Sutomo, Achmad Ris Ediyanto. KOORDINATOR LIPUTAN: Heri Suyanto. PERSONALIA REDAKSI: Samsudin Bakrie. REDAKTUR: Eddy Tuhu PW, Adlan Heriyudi, Sosro Margono, Sucito, Kusmiyanto, Didik Saptiyono, Aman Ariyanto, Yunan Hidayat, Soetjipto, Wisnu Setiaji, Yanuar Dwi Sarjono, Sunarto, Siti Khajarwati, Rita Hidayati. Reporter: Unggul Subagyo, Sugeng Ariatmojo, Sapto Sari Jati, Felek Wahyu, Jaka Nuswantara, Nurul Wahid, Rusmanto Budi, Ernawaty, Agus Umar, Sunardi, Fitria Rahmawati, Arix Ardana. Fotografer : Weynes Furqon S. Koresponden Kedu: Tri Budi Hartoyo (Koordinator), Widyas Cahyono, Ali Subechi. Banyumas: Joko Santoso (Koordinator), Hermiana Englaningtyas, Ady Purwadi. Pekalongan : Janti Artati (Koordinator), Eko Saputro, Hadi Waluyo, Probo Wirasto. Pati : Wahono (Koordinator), Budi Santoso, Ali Bustomi. Surakarta: Tulus Premana (Koordinator), Bagus Atas Adji W, Sutyatmoko W, Suti Hapsoro. MANAJER IKLAN/PROMOSI: Heru Djatmiko. MANAJER PEMASARAN: Teguh Slamet Widodo. MANAJER TU: Yetti Ismiyati. MANAJER PENGEMBANGAN SDM: Widiyartono R KABAG KEUANGAN: Siti Aisyah. KABAG AKUNTANSI: Dwi Suparno. ALAMAT REDAKSI : Jl. Kawi No 20 Semarang - 50251, Telp (024) 8507070, Faks (024) 8502727 redaksi@koranwawasan.com ALAMAT IKLAN - PEMASARAN : Jl. Pandanaran II/10 Semarang-50241, Telp. (024) 8413528 Faks (024) 8413001 - 8313717 iklan@koranwawasan.com pemasaran@koranwawasan.com ALAMAT TATA USAHA Kompleks Pertokoan Simpang Lima Blok A/10 Semarang Telp.: (024) 8314170 Faks. (024) 8317113 REKENING BANK : PT Sarana Pariwara Semarang BII 2.018.031468 - BANK JATENG 1.034.07578.9 CIMB NIAGA 453.0100081.00.0 PENERBIT : PT Sarana Pariwara Semarang/Anggota SPS. IZIN TERBIT : SK Menpen RI No. 027/ SK/Menpen/SIUPP/A7 Tanggal 23 Januari 1986. TERBIT PERDANA : Tanggal 17 Maret 1986 DICETAK OLEH : PT TEMPRINA MEDIA GRAFIKA SEMARANG
Penulis, Guru Besar Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Diponegoro, Semarang.
Alamat pengiriman tulisan opini dan surat pembaca: opini@koranwawasan.com Artikel opini maksimal 5.000 karakter dan disertai foto penulis.
menghadapi bencana banjir.■ PENDIRI PEMIMPIN UMUM PEMIMPIN REDAKSI/PENANGGUNG JAWAB PEMIMPIN PERUSAHAAN WAKIL PEMIMPIN PERUSAHAAN
tentunya merupakan tantangan tersendiri karena yang dihadapi pihak kuat dari dalam dan luar negeri.Tekad kuat sekeras baja sangat diperlukan dalam memberantas mafia ekonomi, yang kalau tidak ditangani sudah pasti slogan Trisakti akan jauh panggang dari api. Pemilihan anggota Kabinet memang harus orang yang jujur, bersih dan berintegritas untuk kemajuan dan keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Pelantikan para Menteri dalam Kabinet Kerja sudah dilakukan, tinggal menunggu bagaimana kinerjanya ke depan.Yang perlu diwaspadai strategi hegemoni yang dilakukan pihak eksternal dalam memperangkap negara zamrut khatulistiwa, harus dapat diatasi dengan kemampuan luar biasa dalam memberantas strategi pandai sekaligus licik dari pihak lain. Tetapi percayalah dengan kerja keras dan pantang menyerah sudah pasti akan mencapai hasil yang telah dicitacitakan. Dukungan rakyat yang luar biasa besarnya, kiranya merupakan modal tersendiri dalam melawan tantangan yang cukup berat, termasuk di dalamnya dalam memberantas mafia ekonomi. Sudah saatnya negara Indonesia mentaati peraturan yang telah di keluarkan seperti adanya UU No 5 Tahun 1999 tentang Larangan Praktik Monopoli dan Persaingan Usaha Tidak Sehat. Kalau pada saat pemerintahan SBY telah terbukti peran KPK (Komisi Pemberantasan Ko rupsi) sangat berhasil da lam mengurangi korupsi, maka peran KPPU (Komisi Penga was Persaingan Usaha) dalam memberantas berbagai pe langgaran praktik pasar yang tidak sehat dapat lebih dioptimalkan. Di samping juga, pe ran para penegak hu kum harus berkeadilan, jangan terkesan tumpul ke masyarakat ka langan atas, akan tetapi tajam ke ma syarakat bawah. Ini tu gas yang me nan tang dan berat bagi Pemerintahan Jokowi-JK dengan ang gota kabinetnya yang baru. Semoga berhasil!■
Bambang Subiyanto Jl. Jangli No. 59, Jatingaleh, Candisari, Semarang.
TNI-Masyarakat Siap Antisipasi Bencana Banjir
Masyarakat Arif Berdemo Tertib
MUSIM kemarau saat ini mulai bergeser ke musim penghujan. Di beberapa wilayah bahkan terjadi banjir akibat intensitas hujan terlalu tinggi. Mengantisipasi adanya bencana ini TNI mengajak masyarakat untuk bersiap siaga bila sewaktu-waktu membantu proses evakuasi. Oleh karena itu Kodim di beberapa wilayah telah menggelar gladi antisipasi banjir. Gladi tersebut bertujuan agar apabila terjadi bencana banjir, maka seluruh personel sudah siap siaga dengan dukungan peralatan yang tersedia. Masyarakat terutama perangkat desa sengaja dilibatkan dalam latihan ini karena tidak menutup kemungkinan masyarakat akan menjadi kekuatan tambahan dalam penanganan bencana banjir. Bila melihat materi yang dipelajari seperti manajemen posko, pemetaan risiko, asessement bencana, dapur umum, SAR, komunikasi radio dan evakuasi korban saya optimis TNI dan warga akan mampu mengatasi kemungkinan-kemungkinan yang mungkin terjadi. Kita tidak mungkin hanya mengandalkan Basarnas untuk mengatasi potensi bencana alam dan kecelakaan di Indonesia karena jelas personelnya tidak sebanding dengan luas daratan dan lautan Indonesia. Masing-masing wilayah memiliki potensi bencana berbeda-beda oleh karena itu masih dibutuhkan tambahan personel di luar Basarnas seperti dari TNI, Polri dan masyarakat. Latihan dalam rangka antisipasi ini digelar juga untuk menyamakan pola pikir dan pola tindak ketika nanti melaksanakan tindakan evakuasi. Program ini pula bertujuan untuk kemampuan teknis berupa pengetahuan dan keterampilan penanganan bencana sesuai karakter bencana atau musibah yang terjadi. Untuk itu saya mengajak kepada seluruh komponen masyarakat untuk mendukung dan mensukseskan upaya TNI ini serta kita semua turut mempelajari tentang tindakantindakan yang harus dilakukan saat
AKHIR-AKHIR ini demonstrasi kembali marak. Hampir setiap hari, di media-media ada berita digelarnya aksi demonstrasi mulai dari demo memprotes kebijakan kepala sekolah, demo buruh yang meminta kenaikan upah, hingga yang paling akhir adalah maraknya demo menentang kebijakan pemerintah menaikkan harga bahan bakar minyak (BBM). Yang memprihatinkan adalah seringnya demo yang digelar berujung rusuh. Berdemo adalah salah satu cara mengungkapkan pendapat secara terbuka, dan itu diperbolehkan karena setiap warga negara berhak menyampaikan pendapatnya dengan bebas. Tidak setuju boleh-boleh saja, berbeda pendapat juga sah-sah saja. Namun hal itu menjadi tidak boleh jika pendapat yang disampaikan melalui demo dilakukan mengarah pada tindakan anarkis. Demo seperti ini tentu saja sangat merugikan, baik bagi pendemo maupun aparat yang mengawal jalannya demo. Aparat juga manusia, yang bisa terbawa emosi sehingga sering kali terjadi bentrok antara pendemo dan aparat. Buntutnya jatuh korban luka-luka, kerugian materiil, dan rusaknya fasilitas umum. Kalau sudah seperti itu, siapa yang rugi? Oleh karena itu saya mengajak semua pihak agar lebih sabar dan berpikir panjang. Berdemo boleh saja, lakukan secara damai dan persuasif. Jangan mudah terbawa emosi, dan waspadalah adanya provokator yang ingin memancing di air keruh. Ingatlah bahwa keluarga kita menunggu di rumah. Jangan sampai terbawa dalam demo yang mengarah ke tindakan anarkis sehingga mengakibatkan hal-hal yang tidak kita inginkan bersama. Mari bersikap arif dan dewasa sehingga apa yang menjadi tujuan kita dapat terca-
pai melalui demo yang berjalan tertib dan aman.■ Santi Kristiani Semanggi, Pasar Kliwon Kota Surakarta.
BBM Naik, Rakyat Tak Perlu Panik HARGA BBM akhirnya naik juga. Setelah beberapa waktu akan naik dan batal, sepertinya pemerintah memang tidak punya pilihan lain, kecuali menaikkan harga BBM bersubsidi. Tentu saja keputusan ini banyak menuai reaksi keras dari masyarakat karena dirasa memberatkan. Saya sebagai anggota masyarakat juga merasa agak berat, karena harus mengeluarkan uang lebih banyak dari sebelumnya untuk segala keperluan hidup. Namun jika dipikir-pikir, tentunya sebelum mengambil keputusan itu pemerintah telah mempertimbangkan banyak hal. Menurut pendapat para pengamat ekonomi, langkah menaikkan harga BBM bersubsidi ini diprediksi dapat menghemat pengeluaran negara hingga Rp 97 triliun tahun depan. Menyikapi kenaikan harga BBM, saya mengajak seluruh masyarakat agar menyikapi secara positif dan jangan sampai menjadi penghalang dalam menjalankan tugas dan pekerjaan kita sehari-hari. Memang pada awalnya kenaikan ini terasa sangat berat, namun kita harus berpikir jauh ke depan, bahwa alokasi subsidi BBM ini dialihkan ke pembangunan infrastruktur, kesehatan dan pendidikan. Diharapkan subsidi tersebut akan tepat sasaran pada yang membutuhkan dan lebih bermanfaat bagi kesejahteraan seluruh masyarakat. Oleh karena itu, mari kita dukung kebijakan pemerintah tersebut dan tidak perlu panik, karena semuanya dilakukan untuk kebaikan orang banyak. Kita berharap dikuranginya subsidi pemerintah untuk BBM dapat meningkatkan kesejahteraan rakyat Indonesia dan membuat Indonesia semakin maju.■ Sherly Nanda Santoso Dusun Gentan Lor, Boja; Kab. Kendal.
Rabu Wage, 26 November 2014
Gubernur : Waktunya Berjuang Mencerdaskan Bangsa SEMARANG - Gubernur Jateng Ganjar Pranowo menilai saat ini kesejahteraan guru memang belum diberikan secara baik, meskipun demikian bukan waktunya guru untuk berkeluh kesah namun berjuang bersama-sama mencerdaskan kehidupan bangsa. “Memang sudah ada sertifikasi guru, namun belum semua guru memperolehnya. Disisi lain masih banyak juga guru honorer yang kesejahteraannya juga belum layak,” paparnya sesuai upacara peringatan Hari Guru dan HUT PGR ke-69 di halaman Kantor Gubernur Jateng, Selasa (25/ 11). Sebelumnya dalam upacara peringatan, dirinya membacakan surat terbuka dari Menteri Pendidikan dan Kebuda yaan Anies Rasyid Baswedan kepada para guru dalam rangka Peringatan Hari Guru Nasional (HGN). Dalam surat tersebut disebutkan guru memiliki tanggung jawab untuk menjadikan sekolah sebagai zona berka-
rakter mulia. Melalui teladan guru, anak-anak harus bisa merasakan sekolah yang membawa nilai kejujuran. Disisi lain, Gubernur Jateng juga meminta pemerintah pusat untuk tidak menerapkan moratorium pegawai negeri sipil (PNS) secara total, khususnya untuk guru. Sebab untuk tenaga pendidikan, teruta ma guru di banyak daerah masih kurang. “Sebelumnya saya sudah sampaikan kepada Presiden, jumlah guru di Indonesia, bahkan di Jateng masih sangat kurang. Seharusnya ada bebera pa yang masih mendapat prioritas, termasuk guru. Tidak masalah jika presiden ingin menyetop moratorium PNS lain. Namun untuk guru harus tetap dibuka. Termasuk juga tenaga kesehatan yang masih kekurangan di banyak daerah,” tandasnya. ■ Kerja Sama Kepala Dinas Pendidikan Jateng Drs Nur Hadi Amiyanto MEd mengungkapkan da-
lam upaya mencerdaskan ke hidupan bangsa, perlu kerjasama yang baik antara pemerintah, swasta dan masyarakat sendiri. “Tantangan Jateng masih sangat berat terutama untuk pendidikan menengah. Angka Partisipasi Kasar (APK) Jateng baru 71 persen, artinya setiap 100 anak lulusan SMP sederajat hanya 71 anak yang melanjutkan pendidikan ke jenjang SMA, SMK atau MA. Ini masalah yang harus kita pecahkan bersama, tidak bisa hanya dibebankan kepada pemerintah,” paparnya. Dalam kesempatan tersebut juga diserahkan penghargaan kepada insan pendidikan berprestasi Jateng, baik siswa atau guru di tingkat nasional maupun internasional. Di antaranya Justin Adrian Halim (SD Pangudi Luhur 2 Surakarta) peraih medali emas Internasional Mathematics Compeitions, Firman Jiddan (SD Hj Isri ati Baiturahman) peraih medali perak IMC, Angger Putri Tanjung (SMAN 1 Rem-
MENDENGARKAN : Gubernur Jateng Ganjar Pranowo mendengarkan nyanyian yang dibawakan peraih medali emas FLS2N Novi Indri Astuti, saat pemberian penghargaan insan pendidikan berprestasi Jateng, dalam upacara peringatan Hari Guru dan HUT PGR ke-69 di halaman Kantor Gubernur Jateng, Selasa (25/11). ■ foto Arixc Ardana bang)peraih medali emas In ternational High School Art Festival, Jamal Habbibur Rah man (SMPN 2 Rembang) me-
dali emas OSN bidang IPS, Yoga Fitra Pratama (SLB A YAAT Klaten) medali emas FLS2N, serta Novi Indri As-
tuti (SMAN 1 Wana di Ban jarnegara) peraih medali emas FLS2N. ■ rix-jie
Sekitar 30 Persen Guru Belum Sarjana KAJEN - Di tengah peringatan Hari Guru, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dindikbud) Kabupaten Pekalongan masih menemui sejumlah kendala. Salah satunya sekitar 30 persen guru di Kota Santri belum memiliki kompetensi untuk mengajar lantaran pendidikannya yang belum S1 (sarjana) atau S1 nonpendidikan, bahkan ada yang masih lulusan SMA.
Foto: dok
Umaidi Kepala Dindikbud Kabupaten Pekalongan, Drs H Umaidi MM, Selasa (25/11), dalam
rangka memperingati Hari Guru, jajarannya melakukan anjangsana ke sejumlah tokoh
pendidikan dan upacara yang dibarengkan dengan Korpri. Peringatan Hari Guru juga
dilaksanakan di masing-masing UPT Pendidikan di kecamatan. Diterangkan dia, persoalan guru di Kabupaten Pekalongan yang masih dihadapi di antaranya kesejahteraan guru dan pendidikannya yang belum memenuhi kriteria. Namun, Pemkab Pekalongan terus berupaya agar tingkat kesejahteraan guru semakin lebih baik, seperti memberikan tunjangan dan memberi kesempatan kepada guru PNS dan nonPNS agar bisa mendapatkan sertifikasi. “Guru yang
mengajar sudah 24 jam dan sesuai dengan disiplin ilmu secara berkala diusahakan untuk bisa mendapatkan sertifikasi, baik itu PNS maupun bukan,” ujarnya. ■ Lolos Sertifikasi Umaidi menambahkan, di Kabupaten Pekalongan saat ini sudah ada 3.900 guru PNS dan bukan PNS yang mendapatkan sertifikasi. Untuk tahun ini, ada 500 guru yang mengikuti ujian kompetensi dasar guru agar bisa lolos sertifikasi. “Mudah-muda-
han semuanya bisa lolos,” harapnya. Umaidi menambahkan, untuk meningkatkan kualitas guru, Dindikbud juga berupaya meningkatkan kualitasnya dengan program melanjutkan ke jenjang pendidikan yang sesuai. “Memang masih ada guru yang pendidikannya SMA hingga D3 atau S1 bukan pendidikan. Secara bertahap, kita berusaha membantu agar mereka bisa melanjutkan ke jenjang pendidikan yang sesuai,” imbuhnya. ■ haw-jie
Pendidik Berprestasi Raih Penghargaan
SERAHKAN PENGHARGAAN: Wakil Walikota Surakarta Ahmad Purnomo sedang menyerahkan penghargaan kepada guru peraih penghargaan. ■ Foto: Bagus Adji SOLO - Sebanyak 31 pendidik berprestasi dan berdedikasi di Kota Surakarta memperoleh penghargaan pada peringatan
Hari Guru tahun 2014 dan peringatan ke-69 Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI).
Program Educulture Diminati Anak-anak GRABAG - Balai Penyuluh Pertanian (BPP) Kecamatan Grabag, Kabupaten Magelang, punyai kepedulian terhadap dunia pendidikan. Salah satunya membuat program educulture, dengan kegiatan sekolah alam untuk memperkenalkan pertanian bagi anak- anak usia dini, yakni tingkat PAUD, TK, maupun SD. Dengan pendidikan ini, anakanak bisa mengetahui proses dalam pertanian. “Program ini sudah berjalan sejak dua tahun lalu. Prioritas kita memang untuk usia dini. Ke depan, kami berencana membuat permainan semacam outbound tentang pertanian,” jelas Koordinator BPPKP Kecamatan Grabag, Kabupaten Magelang, Ahmad Abas, Selasa (25/11). Menurut dia, sekolah alam di kawasan pertanian BPPKP tersebut merupakan satu- satunya di Indonesia, sehingga tidak hanya petani saja yang diberikan pemahaman tentang pertanian, namun juga siswa usia dini. Adapun awal mula program sekolah alam tersebut adalah adanya program Dinas Pertanian, Perkebunan, dan Kehutanan, yakni kecil menanam dewasa memanen. Dengan memperkenalkan dunia pertanian sejak usia dini, paling tidak ke depan anak bisa mengenal lebih dekat dalam dunia pertanian. “Kami sangat prihatin karena anak-anak jaman sekarang mayoritas tidak cinta pertanian. Ilmu yang didapat melalui sekolah alam ini diharapkan bisa menjadi pegangan generasi penerus,” terangnya. Sejumlah kegiatan yang dilakukan oleh para siswa selama mengikuti sekolah alam antara lain memasukkan tanah ke dalam polybag, memberi makan ikan serta kambing, perkenalan nama- nama sayur dan buah. Salah satu siswa TKIT At Taqwa Kecamatan Grabag yang berkesempatan mengikuti sekolah alam kemarin, Anandila Ocadanova mengaku senang dengan program tersebut. “Senang, bisa ikut menanam dan tahu nama- nama tanaman. Tadi juga kasih makan ikan,” katanya. Sementara itu, salah satu pengasuh TK IT At Taqwa, Endang mengatakan bahwa sekolahnya sengaja membawa para siswa ke BPPKP Kecamatan Grabag agar bisa praktek pertanian seara langsung. ■ ali-jie
Penyerahan penghargaan bagi 20 guru dan 11 kepala sekolah dipimpin Wakil Walikota Surakarta Ahmad
Purnomo dalam upacara di lapangan Kota Barat, Selasa (25/11). Membacakan sambutan tertulis Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Anies Baswedan, Wakil Walikota Surakarta Ahmad Purnomo mengatakan , menjadi guru bukanlah pengorbanan. Menjadi guru adalah sebuah kehormatan. Ibu dan bapak guru telah mewakili kita semua menyiapkan masa depan Indonesia. Disadari , masih banyak tanggung jawab pemerintah kepada guru yang belum ditunaikan secara tuntas. Pemerintah harus menempatkan guru dengan sebaik baiknya dan menunaikansecara tuntas semua kewajibannya bagi guru. Pekerjaan rumah pemerintah di semua level masih banyak. ‘’Mulai dari masalah status kepegawaian, kese- jahteraan, serta hal lain yang berhubungan dengan guru harus dituntaskan,’‘ tandasnya. Secara terpisah dari penyelenggara diperoleh informasi,
penghargaan berprestasi dan berdedikasi diserahkan ke-pada masing masing tiga orang di setiap tingkatan. Yakni guru Taman Kanak-Kanak (TK), Sekolah Dasar (SD); Sekolah Dasar Luar Biasa (SDLB), Sekolah Menengah Pertama (SMP); Sekolah Menengah Atas; Sekolah Menengah Kejuruan (SMK), Sekolah Menengah Atas Luar Biasa . Peng hargaan juga diberikan kepada kepala sekolah mulai tingkat TK hingga SMA dan SMK serta SDLB dan SMALB. ■ Stretegis Sementara itu di Purbalingga, upacara Hari Guru dipimpin oleh Bupati Sukento Rido Marhaendrianto. Menyitir sambutan Mendikbud, bahwa persiapan masa depan bangsa dan Negara Indonesia dititipkan kepada para guru. Guru memilki peran yang amat mulia dan amat strategis, cara kita memperlakukan guru hari ini, adalah cermin persiapan masa depan bangsa ini.
Di akhir sambutannya, bupati mengatkan, bahwa Kabupaten Purbalingga akan keda tangan tamu dari tim nasional evaluasi penyelenggaraan pemerintah daerah (EPPD), dalam rangka EKPPD terhadap LPPD tahun 2013. Tim akan berkunjung ke Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD), maupun instansi y6ang melayani pelayanan dasar, baik kesehatan, maupun pendidkan. “Salah satunya adalah, sekolah- sekolah yang dianggap mempunyai nilai keunggulan, dibandingkan, dengan sekolah lainya. Untuk itu, agar memepersiapkan dengan sebaik-baiknya, saat kunjungan tim Nasional dimaksud, dengan tanpa mengganggu jalanya proses belajar mengajar di sekolah tersebut,”tuturnya. Sukento menjelaskan, sekolah yang akan mendapatkan kunjungan dari tim nasional adalah, SD Negeri Purbalinga Lor, SMP Negeri 3 Purbalingga, dan SMK Negeri 3 Purbalingga. ■ K.2/ST-jie
Anugerah Kihajar Angkat Kualitas Pendidikan KUDUS – Pemerintah Kabupaten Kudus sukses meraih penghargaan Anugerah Kihajar (Kita Harus Belajar) 2014 dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Anugerah tersebut merupakan bentuk penghargaan karena Kudus dianggap sebagai salah satu daerah yang mampu mengembangkan teknologi informasi dan komunikasi sebagai sarana dalam pembelajaran. Bupati Kudus H Musthofa, mengatakan anugerah tersebut merupakan bentuk pengakuan pemerintah pusat atas upaya pemkab Kudus dalam mengembangkan dunia pendidikan yang ada. “Ini tentu sangat membanggakan bagi seluruh masyarakat Kudus karena program pendidikan berbasis teknologi informasi (TIK) di Kudus ternyata diakui oleh pemerintah lewat anugerah Kihajar tersebut,” ujar bupati, Selasa (25/11). Penghargaan tersebut, kata dia, diharapkan menjadi penyemangat Pemkab Kudus untuk meningkatkan kualitas
pendidikan di Kudus karena penghargaan tersebut erat kaitannya dengan dunia pen-didikan . “Dalam proses belajar mengajar maupun pelaksanaan uji kompetensi guru yang diselenggarakan Dinas Pendidikan juga memanfaatkan tekno logi informasi,” ujarnya. Oleh karena itu, lanjut dia, tenaga pengajar di Kudus diwajibkan menguasai program
TIK dan mengimplementasi kannya pada proses belajar mengajar. Dan bupati berharap, keberhasilan tersebut akan terus berlanjut ke depannya. Anugerah Kihajar tahun ini, merupakan tahun ketiga dan patut disyukuri Kabupaten Kudus berhasil meraihnya. Penghargaan tersebut, kata dia, diberikan kepada kepala daerah yang membuat kebijakan dan bekerja keras agar
ANUGERAH KIHAJAR: Bupati Kudus H Musthofa saat menerima penghargaan Kihajar dari Mendikbud Anis Baswedan. ■ Foto: Ist
daerahnya mengimplementasikan TIK di dunia pendidikan. Penganugerahan didahului proses penilaian yang di-lakukan sejak Oktober hingga November 2014. Penilaian dilaku kan oleh tim juri yang terdiri dari kalangan universitas, pakar, dan praktisi TIK serta kalangan internal kemendikbud, yaitu Pustekkom. Penguasaan teknologi informasi dalam dunia pendidikan di Kudus memang sudah sejak lama dirintis. Bahkan, salah satu sekolah yang ada yakni SMK Muhamadiyah Kudus telah menerapkan kurikulum Cisco Networking Academy Program (CNAP) sebagai pengajaran teknologi informatika. Selain itu, di bawah kepemimpinan bupati H Musthofa, Kudus juga telah menerap kan revolusi dalam dunia pendidikan diantaranya pember-lakuan wajib belajar 12 tahun, pro gram Kartu Kudus Pintar, maupun program-program lainnya. ■ Tom-jie
Rabu Wage, 26 November 2014
Diputus Cerai “Nggak ada satupun yang bahagia di sini. Fokus aku bukan di situ (hak asuh anak). Itu hanya perjuangan untuk kebahagiaan anak. Sekarang bagaimana aku bisa didik Sienna untuk jadi anak Ben mengaku ia juga akan yang baik dan tumbuh sehat. berusaha untuk lebih sabar Sehingga jadi anak yang menghadapi keputusan dari membanggakan. Itu yang jadi Pengadilan. Karena masih fokus aku,” ungkap artis banyak hal yang harus ia kelahiran Jakarta, 4 Juli 1983 pikirkan setelah ini. tersebut. “Keluarga juga Sementara itu, pihak menata lagi hal-hal pengacara Ben menyatakan yang selama ini bahwa mereka menerima berjalan dan sempat dengan lapang dada soal tertunda. Pasti keputusan hakim. Tapi berat, tapi coba mereka berharap bahwa lapang dada. Insya media bisa menghargai Allah kalau Allah kepentingan bersama, memberkati, ini terutama soal Sienna. yang terbaik,” “Pertama, agenda hari ini lanjut lelaki yang majelis hakim sudah melejit namanya menjatuhkan putusan, ada lewat VJ MTV dua putusan, pertama adalah tersebut. menerima gugatan penggugat yaitu perceraian. ■ Tak Bahagia Yang kedua adalah hak asuh Meski berusaha tegar, tapi pengawasan terhadap anak Ben mengaku belum tenang dari Marshanda dan Ben soal keputusan Hakim yang diterima oleh majelis hakim menunjuk dirinya sebagai untuk,” pungkas Deddy pemegang hak asuh atas Kailimang, SH, pengacara anak. Ia juga mengaku tak Ben. ■ bahagia dengan keputusan itu. Kpl-jie
BAGI aktor Ben Kasyafani, keputusan Majelis Hakim untuk mengesahkan perceraiannya dengan Marshanda bukanlah hal yang mudah ia terima. Sampai kini, Ben masih berharap bisa memperbaiki rumah tangganya dengan Marshanda. Sayangnya, sampai akhir persidangan di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Selasa (25/11) ternyata tidak ada jalan untuk kembali. Karena itulah, akhirnya Hakim memutuskan untuk mengetuk palu cerai. “Nggak ada satupun yang bahagia di sini. Fokus aku bukan di situ (hak asuh anak). Itu hanya perjuangan untuk kebahagiaan anak. Sekarang bagaimana aku bisa didik Sienna untuk jadi anak yang baik dan tumbuh sehat. Sehingga jadi anak yang membanggakan.
Itu
Foto: kpl
Ben Kasyafani yang jadi fokus aku,’‘ kata pemain film Perahu Kertas tersebut.
Marshanda Foto: kpl
Kembali ke Deddy Dores Bima Suci Ki Jati
Foto: Buyil
SETELAH empat tahun tidak mengeluarkan single, Nafa Urbach akan segera merilis single terbarunya yang bertajuk Belahan Jiwa karya musisi lawas Deddy Dores. “Ya, aku mengeluarkan single kali ini mau menjawab kerinduan penggemarku yang sekian lama menanti lagu terbaru. Jujur sebenarnya aku setengah hati. Kenapa? Karena percuma saja mengeluarkan single, karena sarana promosinya nggak ada. Televisi lebih senang menampilkan penyanyi ABG, sementara penyanyi senior kayak kami tidak mendapat tempat,” ujar Nafa di Rolling Stone Cafe, Senin (24/11). Nafa pun mengaku senang dan besryukur, karena musisi yang
mengorbitkan hingga sebeken sekarang, Deddy Dores masih berkarya dan membuatkan tembang spesial untuk dirinya yang lama vakum. “Ya, senang banget, ternyata Kang Deddy masih berkarya. Soal tema lagunya, mendayudayu soal percintaan. Tapi kekuatan lagu karya beliau ya itu sehingga melegenda,” urai penyanyi asal Magelang ini. Diungkapan pelantun tembang Bagai Lilin Kecil ini, sebenarnya banyak produser rekaman yang menyodorkan kontrak untuk dirinya. Namun karena melihat kondisi musik yang tengah berantakan membuat Nafa menolak dan memilih dunia rekaman. Sambil menunggu bergairahnya industri musik, Nafa lebih memilih menekuni dunia akting dan talkshow di televisi. “Kita harus realistis, selagi industri musik lagi lesu darah kayak gini. Aku mending terjun ke dunia akting, kebetulan ada produser yang masih mau memanfaatkan kemampuan berkesenianku,” kata bintang sinetron Misteri Toko Antik ini. ■ Buyil-jie
POSTUR tubuhnya yang tinggi besar menjadikan dalang Ki Jati Nugroho begitu enerjik dalam memainkan sabetan-sabetan anak wayang kulit pada setiap lakon di pakelirannya. Kenyataan ini tampil pula pada lakon Bima Suci yang dimainkannya baru-baru ini di panggung wayang kulit Kecamatan Semarang Tengah memperingati Hari Jadi ke467 Kota Semarang Ki Jati malam itu sengaja membedah lakon Bima Suci seakan sedang mengungkap jati dirinya yang tertarik karakter tokoh Bima yang pendiam namun blakasuta. “Dalam tontonan dan tuntunan lakon ini menguakkan filosofi karakter keterbukaan. Bahwa kebanggaan akan keterbukaan pada sesuatu yang benar tidak hanya hanya sebatas pada bener yang pener. Namun harus dilandasi sebuah niatan yang tulus setulus-tulusnya yakni hati suci,” ungkap Ki Jati tentang makna karakter tokoh wayang terkait dengan jiwa manusia. Menurutnya, perjalanan profesinya sebagai dalang
masih begitu pendek dibanding para dalang senior. Namun selepas memainkan sebuah lakon wayang kulit, dia selalu merenungi keberadaan semua tokoh wayang kulit yang kembali menumpuk di dalam peti kotak penyimpanan. “Betapa seni itu panjang dan hidup manusia itu pendek. Banyak dalang gugur satu persatu, berganti dengan kemunculan dalang yang lain.
Serahkan Wayang: Walikota Semarang Hendrar Prihadi menyerahkan tokoh wayang kulit Bima Suci pada Ki Jati Nugroho. ■ Foto: Ist
■ FFI 2014
’Soekarno’ dan ’3 Nafas Likas’ Bersaing FILM biopic garapan Hanung Bramantyo Soekarno, 3 Nafas Likas dan Sokola Rimba bersaing menjadi film bioskop terbaik pada gelaran Festival Film Indonesia (FFI) 2014 yang bakal digelar di Palembang, 6 Desember mendatang. Film Soekarno panen nominasi dengan meraih 13 unggulan di berbagai kategori, sedangkan 3 Nafas Likas meraih 10 unggulan dan Sokola Rimba delapan unggulan. Ketiga judul film tersebut masuk nominasi setelah diseleksi dari 50 judul film bioskop yang mengikuti FFI tahun ini dan telah diseleksi oleh 100 orang dewan juri dari berbagai kalangan yang berkompeten dibidang film. “Insya Allah, FFI tahun ini kualitasanya jauh lebih meningkat, karena penjuriannya juga berbeda dari sebelumnya. Ajang FFI tahun ini juga telah melibatkan produser yang selama ini absen dari FFI seperti Mira Lesmana dan Ari Sihasale. “ ujar Ketua Panitia Pelaksana FFI Kemala
Atmojo usai pengumuman unggulan pemenang FFI 2014 di kantor Kementerian Pariwisata, Senin (24/11) malam. Menurut Ketua I Bidang Penjurian Robby Ertanto, total keseluruhan film yang dinilai berjumlah 386 yang dibagi dalam lima kategori yakni film bioskop sebanyak 50 judul, film tlevisi sebanyak 81 judul, film pendek sebanyak 138 judul, film animasi sebanyak 32 judul, film dokumenter sebanyak 85 judul. “Sekalipun saya menjadi dewan juri, saya tidak ikut menilai film yang saya bintangi. Jadi saya pikir penjuriannya sangat fair, apalagi penjuriannya kali ini melibatkan 100 orang juri,’‘ tegas Laura Basuki. ■ Buyil-Jie ■ Nominasi Kategori Film
Bioskop
■ 1. Film Terbaik
- 3 Nafas Likas - Cahaya Dari Timur - Sebelum Pagi Terulang
Kembali - Soekarno - Sokola Rimba ■ 2. Sutradara Terbaik
- Rako Prijanto – 3 Nafas Likas - Lucky Kuswandi – Selamat Pagi, Malam - Hanung Bramantyo – Soekarno - Riri Riza – Sokola Rimba - Adriyanto Dewo – Tabula Rasa ■ 3.Pemeran Utama Pria
Rimba - Dewi Irawan – Tabula Rasa ■ 5. Pemeran Pendukung Wanita Terbaik - Jajang C. Noer – 3 Nafas Likas - Laura Basuki – Haji Backpacker - Nirina Zubir – Silent Hero - Jajang C. Noer – Cahaya dari Timur - Tika Bravani – Soekarno ■ 6. Pemeran Pendukung
Terbaik - Vino G. Bastian – 3 Nafas Likas - Abimana – Haji Backpacker - Herjunot Ali – Tenggelamnya Kapal Van der Wijck - Chicco Jericho – Cahaya dari Timur - Ario Bayu – Soekarno
Pria Terbaik - Yayu Unru – Tabula Rasa - Reza Rahadian – Tenggelamnya Kapal Van der Wijck - Lukman Sardi – Soekarno - Nino Fernandez – 99 Cahaya di Langit Eropa - Ringgo Agus – Sebelum Pagi Terulang Kembali
■ 4. Pemeran Utama Wanita
■ 7. Penulis Skenario Asli
Terbaik - Atiqah Hasiholan – 3 Nafas Likas - Revalina S. Temat – Hijrah Cinta - Maudy Koesnaedy – Soekarno - Prisia Nasution – Sokola
Terbaik - Mari Lari - Sebelum Pagi Terulang Kembali - Negeri Tanpa Telinga - Selamat Pagi, Malam - Tabula Rasa.
Gugur dalam arti meninggal dunia, seperti Ki Narto Sabdo atau dalang lainnya. Namun semangat dan seni wayang kulit itu tetap ada dan terus hidup sebagai profesi. Dan tumpukan tokoh wayang kulit di dalam peti kotak adalah spirit yang selalu hidup,” kata Ki Jati Nugroho yang pernikahannya dengan Sinden Nova dikaruniai putra bernama Sabrang Satrianegara. ■ Jie-skh
Foto: dok
Rabu Wage, 26 November 2014
Buruh ..... (Sambungan hlm 1) jalan di Kota Semarang. Dari arah barat, barisan de mo buruh memacetkan Jalan Jendral Sudirman hingga Jalan Pandanaran. Dari arah timur, buruh berkumpul di pintu tol Gayamsari. Sesampainya di Gubernuran buruh yang terga bung dalam Gerakan Buruh Berjuang (Gerbang) meneriak kan agar Ketua Dewan Pengu pahan Jateng yang juga men jabat sebagai Plt Kepala Disna kertransduk Wika Bintang mun dur dari jabatannya. Buruh yang mengendarai sepeda motor melaju lamban membunyikan klakson di se panjang jalan. Bermuara di Ja lan Pahlawan mereka meneri akkan akan menduduki kantor Gubernuran. Kemacetan pun tak terhindarkan saat Jalan Pahlawan berubah menjadi la utan manusia yang membawa bendera berbagai perkumpulan seperti Konfederasi Serikat Pe kerja Nasional (KSPN), dan Se rikat Buruh Indonesia (SPI). Teriakan orator yang dilaksana kan bergiliran semakin kencang saat hujan mengguyur wilayah Semarang Selatan. Beberapa truk mini terbuka membawa para buruh dengan perlengkapan sound system di atasnya. Spanduk besar bertu liskan ‘Ganjar Meringis Buruh Menangis’, ‘SK Gub 2015 Kebu tuhan Hidup Lajang’, ‘Revisi Har ga Mati’, dan sebagainya dik ibarkan para buruh sambil me nyanyikan lagu ‘Darah Juang’. ■ Bela Pengusaha Mereka mencoba meroboh kan pintu gerbang Gubernuran dengan menggoyangkan terali besi. Beberapa aparat yang se harusnya berjaga memilih berte duh lantaran hujan disertai angin kencang lebat mengguyur. Bah kan, petir yang menyambar membuat penjagaan di pintu gerbang tak maksimal. Namun kendaraan water cannon ber siaga tepat di depan pintu ger bang untuk mencegah tindakan anarki buruh. Nuansa dramatis tersebut terjadi saat adzan maghrib tiba, Selasa (25/11). Ketua KSPN Nanang Setyo no mengatakan Ganjar selama ini selalu membela para peng usaha tanpa memikirkan apa imbas yang diterima para bu ruh. Ia bahkan menyayangkan kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) tak diperhitung kan dalam KHL yang selama ini tak diperhitungkan memiliki in flasi tinggi. “Kalian para pejabat tidak me mikirkan kami yang kelaparan. Ganjar harus mundur, copot ja
Tujuh ..... (Sambungan hlm 1) kar Slipi, Jakarta, Selasa (25/11). Waketum Golkar Agung Laksono yang sejak awal memimpin rapat pleno ini pun langsung mengambil pimpinan rapat. Agung menegaskan pembentukan presidium penyelamat partai. “Saya sepakat Golkar ini harus mempertahankan eksistensinya. Kita sepakat kemenangan kita capai. Perubahan yang bisa bawa nama baik. Perkenankan saya menyimpulkan pertama dibentuk dan ditetapkan presidium penyelamat partai yang langsung saya pimpin,” tegas Agung. “Setuju?” tanya Agung disambut teriakan “setuju” peserta rapat. Dan “tok tok tok” palu diketuk. Anggota presidium ini antara lain para caketum Golkar yakni Priyo Budi Santoso, Hajriyanto Thohari, Zainuddin Amali, Agus Gumiwang Kartasasmita, Laurens, Yorrys Raweyai, Agun Gunandjar dan Ibnu Munzir. Ketika internal Golkar semakin memanas, secara diam-diam tujuh calon ketua umum Golkar punya kesepakatan untuk menjegal Aburizal Bakrie. “Bagaimana kita bersatu dulu untuk menghadapi Aburizal Bakrie,” kata Ketua DPP Golkar Agun Gunandjar S, yang saat ini menjadi tim sukses salah satu caketum, kepada wartawan, Selasa (25/11). Ketujuh calon ketua umum yang menyatukan kekuatan untuk mengalahkan Ical adalah Agung Laksono, Erlangga Hartarto, Mohammad Soleman Hidayat, Zainuddin Amali, Priyo Budi Santoso, Hajriyanto Tohari dan Agus Gumiwang Kartasasmita. ■ Sepakat Setelah berhasil meng-
batan Wika Bintang. Mereka ini antekantek yang menyengsara kan rakyat!” teriak Nanang se raya diikuti para buruh lainnya. Di tengah demo, anggota DPRD Jateng dari Fraksi Gol kar sekaligus Wakil Ketua DPRD Jateng Feryy Wawan Cahyono, Sekretaris Fraksi Ge rindra Sriyanto Saputro dan anggota Fraksi PKB sekaligus Wakil Ketua DPRD Jateng Su kirman menemui para buruh yang berdemo. Keempat de wan tersebut menyampaikan pesan normatif akan mengupa yakan perjuangan mereka dan menyalurkan aspirasi tersebut untuk disampaikan kepada gu bernur. Sebelum demo berlang sung, Wika Bintang sempat menyampaikan agar buruh ti dak melakukan demo ke jalan dan mengganggu fasilitas umum. Pasalnya jalan yang di blokir buruh justru akan mem berikan dampak lain pada kegiatan masyarakat yang tak terlibat dalam demonstrasi. ■ Pintu Gerbang Ambruk Saat para demonstran me nari sambil menyanyikan lagu iringan musik ‘Sakitnya Tuh di Sini’, buruh tibatiba meroboh kan gerbang utama kantor Gu bernuran. Peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 19.30 WIB saat para petugas keamanan dari Brimob dan kepolisian le ngah. Polisi kemudian berlari ke arah pintu gerbang dalam kon disi masih diguyur hujan. Tembakan di udara dilepas kan sebanyak dua kali dengan selang beberapa detik yang ke mudian dilanjutkan semprotan water cannon ke arah buruh. Tembakan ketiga diluncurkan ke udara saat masih ada buruh yang mencoba melawan petu gas. Hingga tembakan yang ke empat dan terakhir diudarakan dan orator buruh pun memaksa pasukannya mundur. “Yang tertib kawankawan po lisi di sini juga bertugas. Sisi ujung jalan silakan maju dulu, kita cukup sampai di sini dan bubar dengan tertib. Kita lihat besok, apakah Gubernur mere visi Pergubnya,” tutup sang ora tor disusul bubarnya pendemo pukul 20.15 WIB. ■ M9—sn
Kans ..... (Sambungan hlm 1) besar atas Laos di pertandingan terakhirnya Jumat (28/11) lusa, mereka juga mesti berharap Vietnam dikalahkan Filipina dengan skor yang signifikan pula. Atas kekalahan telak 0-4 dari Filipina di pertandingan keduanya, langkah anak-anak “Garuda” ke semifinal terbilang berat. ■ sn gagalkan berbagai skenario pemenangan Ical di Munas, baru tujuh caketum akan berembug untuk menunjuk siapa yang akan didukung menjadi caketum Golkar. Sampai saat ini belum diketahui siapa yang bakal dipercaya menghadapi Ical di arena terbuka. “Nanti mengerucut, yang penting regenerasi kepemimpinan jadi. Tidak mungkin anak muda tapi timnya tuwirtuwir kan nggak bisa, yang penting ada regenerasi dan Munas berlangsung demokratis,” kata Agun. “Jadi kita bisa segera lakukan evaluasi menyeluruh agar Golkar tidak karam di 2019,” tandasnya. ■ dtc—sn
■ Jelang Munas Golkar
Jateng Belum Punya Arah SEMARANG - Menjelang Munas DPD I Golkar Jateng belum memiliki arah akan memilih calon Ketua Umum (Ketum) Golkar. Namun DPD I Golkar Jateng menegaskan kepada para DPD II agar memilih calon Ketum berdasarkan program kerja (Proker) yang dimiliki. Hal itu dikatakan Bendahara DPD I Golkar Jateng Sasmito.
lak jalan pemilihan Ketum secara aklamasi lantaran tak sesuai dengan asas partai. “Kita menghendaki demokrasi saja yang bisa mengalir seperti air,” terangnya. ■ Akhir Tahun Isu seputar Munas yang terkesan dipaksakan dibantah Sasmito. Menurutnya, pelaksanaan Munas memang sudah direncanakan jauh-jauh hari akan digelar pada akhir tahun 2014. Namun dengan beberapa usulan dan kondisi, Munas sempat direncanakan mundur dan dilaksanakan pada awal tahun 2015. “Sudah ada pleno dan sebagainya, sehingga keputusan Munas dilaksanakan pada akhir tahun lagi. Jadi tidak ada setingan, semua dibebaskan untuk memilih jadwal sehingga Munas bisa maju,” terang Sasmito. Masalah pertentangan dari kader DPP Golkar terhadap
Ical yang mencalonkan kembali, menurut Sasmito hal tersebut adalah hal yang wajar. Sikap kontra tersebut nantinya akan ada pertanggungjawaban dari DPP. Menyoal kehadiran DPD I Golkar Jateng, lanjut Sasmito, pihaknya biasanya mengirimkan 10-15 orang untuk menghadiri Munas. Namun, biasanya secara resmi undangan hanya untuk dihadiri oleh lima orang saja dari DPDI. Memberangkatkan perwakilan lebih dari lima orang menurutnya tak masalah lantaran DPD I menggunakan biaya operasional sendiri. “Dalam memilih Ketum yang memiliki hak pilih adalah Ketua dan Sekretaris DPD I. Harapan saya, seluruh DPD I mempunyai pilihan dengan mengedepankan program kerja untuk Golkar, sepak terjang calon, serta bisa membesarkan Golkar,” tutur Sasmito. ■ M9—sn
“Sampai detik ini belum mengarahkan apa-apa kepada DPD II Golkar Jateng. Hanya saja, kita mengarahkan untuk menilai program para calon,” terang mantan Wakil Ketua Komisi D DPRD Jateng itu dihubungi Wawasan, Selasa (25/11). Hal kedua yang diarahkan DPD I untuk DPD II yakni tidak disarankan meminta hal yang muluk-muluk kepada calon Ketum yang dinilai baik. Hal tersebut perlu dipertimbangkan untuk program Golkar ke depan supaya lebih baik. Sasmito mengaku sudah me-
lakukan komunikasi dengan Ketum Golkar Aburizal Bakrie (Ical). Namun komunikasi tersebut dinilai sama komunikasi dengan calon lainnya sebagai salah satu pintu membuka calon Ketum untuk mengkampanyekan dirinya. Ical dinilai masih bisa memiliki kesempatan mencalonkan diri sebagai Ketum Golkar lantaran baru menjabat selama satu periode. Saat disinggung soal isu aklamasi yang diduga akan dilakukan Ical, Sasmito menganggap hal tersebut belum terbukti. Namun DPD I Golkar meno-
JAKARTA - Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi Marwan Ja’far menyatakan dirinya telah mengintruksikan merombak total program yang ada dikementeriannya. Dia menilai banyak program yang tidak jelas dalam memberikan bantuan kepada rakyat. ‘’Inilah penyakit birokrasi yang selama ini terjadi yaitu mencari proyek. Sebagai penyandang APBN, mestinya
Penyakit Birokrasi, Mencari Proyek aparatur negara membangun program yang fundamental seperti membangun bandara atau pelabuhan perintis di daerah tertinggal dibandingkan membeli kapal-kapal kecil., “ ujar Marwan saat meminta masukan kepada pers di kantornya
kawasan Kalibata, Jakarta Selatan, Selasa (25/11). “Selama ini tak jelas program kecil seperti membantu koperasi Rp 200 juta. Program itu tak menarik dan tak massif, “ ujarnya. Marwan mengungkapkan bahwa di Kementeriannya
membutuhkan anggaran yang tak main-main. Namun apa daya anggaran di kementerian yang dipimpinnya tergolong rendah dibandingkan Kementerian strategis lainnya, Menurutnya, dengan anggaran Rp 1,7 triliun di Kementeriannya sangat dibutuhkan untuk pembangunan di 73.000 desa, 113 kabupaten tertinggal dan 21 pendamping provinsi yang ditempati transmigran. ■ vvn—sn
Gubernur ..... (Sambungan hlm 1)
Jakarta. Kalau pembayaran tiket sendiri, tapi alasan ajudan juga pasti kena biaya. Itu yang harus ditekankan,” tandas Boyamin. ■ Lolos Saat ditanyakan kepada Wakil Ketua Komisi A Fuad Hidayat, pihaknya mengaku tak mempermasalahkan kenaikan anggaran operasional Gubernur-Wagub. Hanya saja, transparan dan akuntabilitas anggaran harus dilakukan supaya tak ada prasangka buruk dari berbagai pihak. Sayangnya, Fuad justru mengaku tak menerima rincian anggaran saat pembahasan tersebut. Namun Komisi A meloloskan pengajuan anggaran yang disampaikan oleh Biro Umum Setda Jateng. “Anggaran segitu tadi dijabarkan mengantisipasi kerawanan sosial dan sumbangan insidentil yang mendesak, serta keamanan. Tadi yang disebutkan banyak, tapi ini belum ada
rinciannya,” terang Politikus PKB itu di ruangannya, Selasa (25/11). Fuad menjelaskan, kenaikan anggaran KDH dalam biaya operasional tak diambil maksimal dari semestinya yakni 0,15 persen dari jumlah target pendapatan asli daerah (PAD). Namun Fuad tidak menjawab saat ditanyakan apakah anggaran tersebut layak atau tidak untuk mengalami peningkatan. “Pokoknya kita akan terus mengawasi,” tandasnya. Anggota Komisi A DPRD Jateng Amir Darmanto menegaskan dalam rapat pembahasan anggaran operasional dan gaji Gubernur-Wagub, Biro Umum Setda Jateng tak memberikan rincian jelas. Masalah disetujui oleh para anggota Komisi E, Amir mengaku dari awal pihaknya yang menegaskan untuk dipertanyakan. “Saya gak bilang setuju dari tadi saya diam saja,” selorohnya usai mengikuti rapat
bersama SKPD. Perwakilan Biru Umum Setda Jateng yakni dari Kabag Anggaran Biro Keuangan Yulie Emmylia menjelaskan, peningkatan anggaran operasional disebabkan adanya kenaikan target PAD Jateng yang mencapai Rp 11,14 triliun di 2015. Namun batas maksimal anggaran operasional GubernurWagub yang dihitung secara prosentase tak diambil secara maksimal. “Kalau dihitung maksimal dari 0,15 persen angka yang ditemukan Rp 16,71 miliar. Namun kami menganggarkannya Rp 15,72 miliar. Karena PAD ditargetkan meningkat Rp 2 triliun dari tahun kemarin (2014), maka biaya operasionalnya naik. Kita tadi tidak membagikan rincian RKA (Rencana Kerja Anggaran) ke dewan soalnya ini belanja tidak langsung seperti gaji. Jadi kita tidak buat RKA-nya,” tandasnya. ■ M9—sn
Diakui dengan jerih payah yang diperolehnya, dirinya mengaku iri dengan mereka yang berstatus PNS. Persoalannya selain waktu mengajarnya jauh lebih sedikit, tetapi pendapatannya sangat besar. Dia mengakui telah lima kali mengikuti seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS), meski hingga kini belum membuahkan hasil. Namun demikian dirinya mengaku bahagia bila bisa mengantarkan siswanya meraih prestasi tertinggi dalam setiap
lomba di dalam dan luar negeri. Semisal SMK Negeri 8 tiap tahun mendapat undangan festival tingkat nasional serta menjadi penyaji karawitan terbaik. Bahkan pada 17 November tahun 2014, SMK Negeri 8 Surakarta mendapat penghargaan International atas karawitan berkolaborasi dengan Malaysia dan Singapura. Bertepatan peringatan ke 69 Persatuan Guru Republik Indonesia dan Hari Guru, Purwanto
yang warga Wirengan, Baluwarti RT 2 RW 5, Kecamatan Pasar Kliwon Kota Surakarta, berharap dirinya bersama seluruh pendidik berstatus GTT maupun PTT bisa diangkat sebagai guru berstatus pegawai Negeri Sipil (PNS). Diakui meski usianya sudah mencapai 35 tahun diyakini masih bisa memenuhi syarat pengangkatan karena telah memiliki masa kerja 10 tahun. Bahkan sekarang ini dirinya telah berstatus K2. ■ K-2—sn
hati-hati itu menyetujuinya,” timpal Eko. Eko tak menampik peluang ‘main mata’ antara dewan dan Gubernur bisa terjadi dalam persetujuan anggaran lantaran persamaan partai dengan Ketua DPRD Jateng Rukma Setyabudi. “Kepentingan jangan ke partai, tapi ke rakyat,” tutupnya. Hal yang sama dikemukakan Ketua Masyarakat Antikorupsi (MAKI) Boyamin Saiman. Menurut Boyamin, peningkatan angka anggaran operasional Gubernur dinilai berasaskan keborosan, di tengah seruan efisiensi anggaran oleh presiden. “Harusnya apa pun bahasanya, apakah dia mau blusukan tiap hari, kan bisa ngirit. Blusukan ya hari kerja, dengan anggaran itu bisa diirit, kalau penambahan ya boros. Yang perlu diketahui Gubernur Sabtu-Minggu lebih banyak di-
Upah ..... (Sambungan hlm 1) Meski pendapatannya sebagai guru hanyalah Rp 17.000 x 40 = Rp 680.000/ bulan dia melakoninya dengan ikhlas. Untuk mendapatkan tambahan penghasilan diakuinya dirinya sering “ngamen”. Melalui cara inilah setiap bulan bisa memberikan uang kepada istri Rp 1,5 juta. Untunglah kesulitan ekonomi bisa tertolong sehubungan istri membuka usaha salon rias di rumah.
Rabu Wage, 26 November 2014
Dosen Undip Minta Penangguhan Penahanan SEMARANG - Tim kuasa hukum Ir Joko Siswanto MSP, dosen Fakultas Tehnik Undip Semarang, terdakwa dugaan korupsi pengadaan sarana prasarana indoor Gelanggang Olahraga (GOR) Kridanggo Salatiga mengajukan penangguhan atas penahanannya. Permohonan penangguhan diajukan ke majelis hakim yang diketuai Antonius Widijantono secara lisan. “Usai penetapan penahanan kami langsung ajukan permohonan penangguhan. Soal dikabulkan atau tidak, itu kewenangan majelis,” kata Edi Sulisdyono, kuasa hukum terdakwa kepada wartawan ditemui disela sidang di Pengadilan Tipikor Semarang, Senin (24/11) malam. Menurutnya, pihaknya menyesalkan atas penetapan majelis. Pasalnya, selain sudah mengembalikan seluruh kerugian negara, kliennya menyatakan sudah kooperatif. “Kerugian negara Rp 43 juta sudah dikembalikan semua. Kami juga kooperatif,” kata dia yang tidak mengajukan eksepsi atas dakwaan jaksa penuntut umum. Sidang pemeriksaan terdakwa Joko kemarin digelar dengan acara pemeriksaan saksi-saksi. Jaksa penuntut umum pada Kejati Jateng, menghadirkan lima orang saksi. Pertama Ketua KONI Salatiga, Dance Ishak Palit serta empat panitia lelang proyek. Dalam keterangannya, saksi Dance selaku pengguna anggaran mengakui, proyek GOR dikerjakan bersumber dari dana APBN sebesar Rp 4 miliar. Pengerjaan proyek dikerjakan rekanan dengan sistem lelang diserahkan ke ULP. “Tugas kami menetapkan PPKom, panitia pengadaan. Selaku PPKom dijabat Joni Setiadi (mantan bendahara) dengan rekanan CV Tegar Arta Kencana,” kata saksi. Terdakwa Joko dinilai terbukti bersama-sama dengan Joni Setiadi (sudah divonis hukuman 1 tahun 8 bulan penjara dan denda sebesar Rp 50 juta subsidair 1 bulan kurungan) serta Agus Yuniarto, pemilik CV Tegar Arta Kencana Agus Yuniarto (divonis dua tahun penjara dan denda sebesar Rp 50 juta subsidair dua bulan kurungan serta uang pengganti sebesar Rp 388,6 juta subsidair 8 bulan penjara) korupsi. Terdakwa Joko terlibat atas perannya sebagai pengawas konsultan proyek yang diduga tak bekerja sebagaimana mestinya. Selain tak mengawasi pekerjaan, tersangka juga memberikan keterangan fiktif sebagai syarat dilakukan pembayaran pekerjaan. ■ rdi-yan
Korupsi GLA Rugikan Negara Rp 21 Miliar SEMARANG - Kerugian negara yang muncul atas kasus dugaan korupsi proyek perumahan Griya Lawu Asri (GLA) Karanganyar tahun 2007/2008 mencapai sekitar Rp 21 miliar lebih. Keterangan itu sesuai dengan hasil audit perhitungan kerugian negara Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Perwakilan Jateng. “Tahun 2010 kami diminta mengaudit, antara subsidi yang diterima dengan penggunannya. Ditemukan kerugian negara mencapai Rp 21 miliar lebih,” kata Budiharjo SE Akt, auditor madya pada BPKP Perwakilan Jateng saat menjadi saksi atas perkara terdakwa Rina Iriani Sri Ratnaningsih di Pengadilan Tipikor Semarang, Selasa (25/11). Kerugian negara itu, terbagi dalam beberapa peruntukan penggunaan dan sebagian masih berbentuk tunai. “Masih bentuk tunai Rp 2,6 miliar, untuk pembangunan komplek Rp 1,6 miliar, untuk kepentingan pribadi pihak ketiga atau penggurus KSU Sejahtera dan pengguna diluar kepentingan KSU total Rp 17,7 miliar,” beber saksi. Saksi mengatakan, dari dana subsidi Kemenpera tahun 2007 dan 2008 total anggaran Rp 35 miliar, digunakan sesuai peruntukannya sebesar Rp 13 miliar, sementara yang tidak sesuai Rp 21 miliar. Dana Rp 21 miliar itu diduga mengalir ke terdakwa Rina, serta pengurus KSU Sejahtera. Saksi menyebut, untuk Toni Iwan Haryono sebesar Rp 5 miliar lebih, Handoko Mulyono Rp 370 juta, pinjaman pihak ke tiga Rp 10,2 miliar. “Dalam rangka Pilkada Rp 807 juta, bantuan kepada masyarakat Rp 259 juta dan pengeluaran lain-lain Rp 1,05 miliar,” sambung saksi mengatakan, pengeluaran lain-lain termasuk untuk operasional ke dewan, bantuan kades termasuk biaya umroh Rina. Disinggung mengenai besaran uang yang mengalir ke terdakwa Rina, saksi Budiharjo mengaku tidak mengauditnya. “oal yang dinikmati terdakwa tidak diaudit, tapi hanya kuitansi - kuitansi pengeluaran. Atas klarifikasi, semua disanggah dan disangkal. Intinya, terdakwa mengaku tidak pernah meminjam uang KSU Sejahtera. “Saya benar-benar tidak pernah meminjam,” kata terdakwa Rina menanggapi. ■ rdi-yan
SIDANG: Terdakwa Rina Iriani Sri Ratnaingsih didampingi kuasa hukumnya saat menghadiri sidang pemeriksaan perkaranya di Pengadilan Tipikor Semarang, Selasa (25/11). ■ Foto : Sunardi-yan
BENTUK PRESIDIUM: Wakil Ketua Umum Partai Golkar Agung Laksono (tengah) didampingi Priyo Budi Santoso (kiri) dan Muladi (kanan) membuka skors rapat pleno Partai Golkar di DPP Golkar, Jakarta, Selasa (25/11). Agung Laksono membentuk Presidium Penyelamat Golkar menyikapi tindakan sepihak kubu Aburizal Bakrie dalam menentukan berlangsungnya Munas Golkar. ■ Foto: Antara
Golkar Kisruh, Prabowo Turun JAKARTA - Ketua Umum Partai Golkar Aburizal Bakrie (Ical) menggelar pertemuan dengan Ketum Gerindra Prabowo Subianto. Pertemuan dilakukan usai terjadi bentrokan antarkader Golkar di Kantor DPP Golkar yang menyebabkan sejumlah orang luka-luka, Selasa (25/11). Pertemuan ini juga memang dilangsungkan hanya beberapa saat setelah Agung Laksono Cs mengumumkan pembentukan Presidium Penyelamat Partai Golkar dan mengambilalih pucuk pimpinan Golkar. Dalam pertemuan ini juga hadir Ketua Wantim Golkar Akbar Tandjung. Hadir juga sejumlah elite Golkar pro-Ical seperti Ketua Wantim Akbar Tandjung, Waketum
Sharif Cicip Sutarjo, Waketum Fadel Muhammad, Waketum Theo L Sambuaga, Sekjen Golkar Idrus Marham, dan Ketua Mahkamah Partai Muladi. Kepada wartawan, Ical tak mau buka-bukaan soal isi pertemuan elite Golkar dengan Prabowo Subianto itu. Ical menuturkan pertemuan itu hanya pertemuan rutin Prabowo dengan dirinya. “Saya kan biasa bertemu Pak
Prabowo. Saya presidium Koalisi Merah Putih jadi sudah biasa sering melakukan pertemuan,” kata Ical sembari tersenyum saat diwawancara wartawan di Bakrie Tower Epicentrum, Jl HR Rasuna Said, Kuningan, Jakarta, Selasa (25/11). Lalu apakah pertemuan itu juga membahas pembangkangan yang dilakukan oleh Agung Laksono dan caketum Golkar yang menolak percepatan Munas di Bali pada 30 November 2014 mendatang? Atau apakah pertemuan itu membahas rencana besar KMP untuk mengantisipasi pembangkangan Agung Cs yang ingin membawa Golkar ke KIH? Sayang sekali, terkait hal ini Ical diam saja tanpa suara. Usai pertemuan Prabowo pun juga langsung meninggalkan Bakrie
Tower tanpa sepatah kata pun. Selain Prabowo dan Ical, para petinggi partai politik Koalisi Merah Putih (KMP) juga berkumpul di Bakrie Tower semalam. Diduga, kumpulnya para petinggi parpol itu guna membahas kekisruhan rapat pleno Partai Golkar yang di gelar di DPP Partai Golkar, Slipi, Jakarta, sejak Senin (24/11) yang belum juga usai. Prabowo hadir menggunakan Mobil Lexus B 17 PSD berwarna putih. Prabowo datang dengan menggunakan pakaian batik lengan panjang bermotif bungan ditimpali celana bahan berwarna hitam. Prabowo hanya melambaikan tangan saat dicegat wartawan.■ dtc/mdk-yan
■ Korupsi Bansos 2008
Terdakwa Seret Nama Rukma SEMARANG - Kasus dugaan korupsi dana bantuan sosial (bansos) Pemprov Jateng tahun 2008 di wilayah Kabupaten Kebumen menyeret sejumlah pihak ke meja hukum. Selain Kepala Desa (Kades), kasus korupsi juga telah menyeret seorang mantan dewan dan fungsionaris PDI Perjuangan termasuk Rukma Setya Budi yang kini menjadi Ketua DPRD Jateng. Hal itu terungkap pada sidang pemeriksaan perkara Rahmat (50), mantan Kades Kedungjati, Sempor, Kebumen atas korupsi terkait pada sidang pembacaan dakwaan di Pengadilan Tipikor Semarang, Senin (24/11) malam. Pada dakwaan jaksa, terdakwa Rahmat didakwa bersama-sama dengan Untung Suparyono (dalam berkas terpisah), yang juga mantan anggota dewan Kebumen periode 2004-2009 korupsi. “Korupsi terjadi pada MeiAgustus 2008 atas program dana bansos bidang keagamaan dan bidang pendidikan tahun 2008 dari Pemda Jateng. Kerugian atas korupsi itu mencapai Rp 635 juta,” kata Heru Cahyo Hartanto SH, jaksa penuntut umum pada
Kejari Kebumen saat membacakan dakwaannya pada sidang kemarin. Kasus terjadi saat terdakwa Rahmat menjabat Kades Kedungjati didatangi Untung yang saat itu menjadi pengurus PDI Perjuangan Purbalingga. Kepadanya, Untung menawarkan dana bansos untuk tempat ibadah. Untung juga meminta terdakwa mengajak Kades-Kades lain mengajukan. Atas pengajuan dana Bansos yang disetujui dan cair bantuan, Untung mengatakan, penerima hanya akan mendapat Rp 5 juta untuk setiap proposal. “Karena akan digunakan untuk mensukseskan pemilihan Gubernur pasangan Bibit - Rustri’,” kata jaksa di hadapan majelis hakim yang diketuai Antonius Widjantono didampingi Hastopo dan Sininta Sibarani. Oleh saksi Riyanto (mantan anggota DPRD Jateng), kata jaksa, proposal akan diserahkan ke Bagong (DPO), sopir Rukma Setya Budi, yang saat itu menjabat Ketua Komisi D DPRD Jateng. “Proposal diajukan melalui jalur aspirasi DPRD Provinsi Jateng
atasnama aspirasi Komisi D, Drs Rukma Setya Budi MM (sekarang Ketua DPRD Jateng),” lanjut Heru yang juga Kasipidsus pada Kejari Kebumen itu. ■ Dipotong Terdakwa yang mengambil dana bansos dari bank langsung dihampiri Untung yang memotong dana dan hanya memberikan Rp 5 juta sesuai kesepakatan awal. “Saat itu terdakwa sempat protes, mengapa hanya menerima Rp 5 juta. Oleh saksi Untung Suparyono menjelaskan, jika Kades menolak , maka dana bansos akan ditarik, karena itu (pemotongan) untuk kepen-tingan Pilgub pasangan Bibit-Rustri. Atas perkataan itu, terdakwa mengerti dan menerima,” ujar dia. Total dari dua proposal yang diajukan terdakwa Rahmat, cair dana Rp 120 juta. Namun atas pemotongan, terdakwa hanya menerima Rp 10 juta. Atas dana Rp 10 juta itu, terdakwa menggunakannya untuk memperbaiki saluran drainase. Selain proposal terdakwa,
saksi Untung juga memotong terhadap pencairan dana bansos lain dan hanya memberikan Rp 5 juta setiap proposal penerima. Terhadap Kades penerima bansos yang menolak mencairkan dan dipotong dananya, saksi Untung mengancam desa wilayahnya tidak akan mendapat bantuan kedepannya. “Bahwa jumlah dana bansos yang uangnya diambil dan dibawa saksi Untung Suparyono bersama terdakwa dari para Kades total Rp 635 juta. Dari total yang seharusnya diberikan Rp 700 juta, hanya disalurkan Rp 65 juta,” jelas jaksa. Terpisah ditemui usai sidang, Heru Cahyo Hartanto mengatakan, atas kasus itu pihaknya telah menahan Untung Suparyono dan penyidikannya masih proses. Sementara itu, terhadap Riyanto masih ditetapkan saksi. Terhadap Rustriningsih dan Rukma Setya Budi, Heru mengatakan hanya menetapkannya sebagai saksi. “Mereka masih saksi dan akan dihadirkan pada pemeriksaan perkara terdakwa Rahmat,” kata Heru singkat.■ rdi-yan
■ Diskusi Korupsi E-KTP
Banyak Oknum Terlibat Belum Tersangka SEMARANG - Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) yang bergerak di bidang antikorupsi wilayah Jateng menuntut Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) segera menuntaskan kasus dugaan korupsi e-KTP. Dalam hal ini, KPK dinilai lamban lantaran tidak bisa menyeret tersangka baru. Padahal berbagai keterangan saksi mau pun tersangka yang sudah terjerat, masih ada banyak pelaku yang berkeliaran. Ketua LSM Masyarakat Anti Korupsi (Maki) Boyamin Saiman mengatakan, pihaknya sudah melakukan investigasi terkait dugaan korupsi e-KTP di Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri). Bahkan ia rela bolak-balik
Semarang-Singapura hanya untuk mendapatkan keterangan dari Paulus Tanos yang merupakan salah seorang anggota konsorsium pemenang tender e-KTP. “Kesimpulan saya masih banyak oknum yang terlibat belum ditetapkan sebagai tersangka. KPK harus cepat menyelesaikan kasus ini. Bahkan testimoni dari Paulus juga mengindikasikan adanya keterlibatan anggota Komisi II DPR terutama pada pimpinan. Adanya lelang yang tender yang hanya sandiwara saja juga saya dapatkan dari dia,” terang Boyamin dalam focus group discussion bersama wartawan di ruang wartawan gedung Gubernuran, Selasa (25/11).
Dalam diskusi turut dihadiri Kabid Kependudukan dan Transmigrasi Disnakertransduk Jateng Susi Handayani, dan Ketua Lembaga Anti Korupsi Untag Mahfud Ali sebagai peserta aktif. Elemen lain turut hadir seperti Direktur KP2KKN Eko Haryanto, serta jurnalis dan akademisi. Dari testimoni Paulus, Boyamin menemukan hal baru yakni ada yang menawarkan tender dengan harga sesuai anggaran Kemendagri yakni Rp 4 triliun. Namun pihak tersebut tak lolos, justru yang menawarkan Rp 5,9 triliun yang memenangkan. Hal tersebut terjadi lantaran panitia lelang hanya membuka dua pintu lelang yakni Rp 5,9
triliun, dan Rp 6 triliun. “Sedangkan Rp 1,9 triliun merupakan hasil mark up,” timpalnya. “Dulu pas Gubernur kita (Ganjar Pranowo-red) jadi Wakil Komisi II katanya suka ‘nongkrongin’ proyek apa pun di pusat. Harusnya, kalau sudah tahu ada hal-hal begitu ya harusnya dia berani stop,” terang Boyamin. Mahfudz Ali menambahkan, ketidakhadiran Gubernur dalam FGD sangat disayangkan. Pasalnya, ia sudah disebut oleh Nazarudin (tersangka kasus korupsi wisma atlet SEA Games ke-26 red) ikut menikmati hasil proyek tersebut. Namun, Ganjar lagi-lagi mangkir menghadiri acara dis-
kusi bersama wartawan. Padahal untuk menjernihkan kehadirannya sangat ditunggu tersebut. ■ M9-yan
dugaan
DISKUSI: Suasana diskusi dalam FGD ruang wartawan Gubernuran yang diadakan oleh Kelompok Diskusi Wartawan (KDW) dan Forum Wartawan Provinsi Jawa Tengah (FWPJT) membicarakan KTP Elektronik. ■ Foto: Fitria Rahmawati.
Ganti Motor Lebih Baik Daripada Berhenti PARA pembalap MotoGP punya opsi untuk melakukan pergantian motor ketika hujan turun di tengah-tengah balapan. Menurut Jorge Lorenzo, opsi tersebut harusnya dijadikan sebuah kewajiban. Opsi berganti motor diperkenalkan di pentas MotoGP pada tahun 2005. Aturan ini dikenal sebagai aturan flag-to-flag. Hal ini dianggap sebagai opsi yang lebih baik daripada penghentian lomba saat hujan turun. “Dalam opini saya, untuk show dan untuk hiburan, flag-to-flag memang sangat bagus,” ucap Lorenzo seperti dikutip Crash. ■ Did-Am
Rabu Wage, 26 November 2014
Foto:rtr
Langkah Berat The Gunners DORTMUND - Langkah berat menggelayuti Arsenal, saat menjalani matchday kelima Grup D Liga Champions melawan Borussia Dortmund, Kamis (27/11). Bertanding di Stadion Emirates, London, mereka dituntut harus menang karena jika kalah dan Anderlech di tempat lain bisa meraup kemenangan dari Galatasaray, maka peluang Arsenal bakal kian ciut.
Kejar Rekor Kemenangan BASEL - Real Madrid tidak meremehkan FC Basel ketika bertemu pada lanjutan Grup B Liga Champions di Stadion St Jakob Park, Basel, Kamis (27/11). Real Madrid tetap akan serius kendati, seperti diketahui, mereka sudah memastikan lolos ketika bertan- dang ke markas FC Basel itu. Normalnya, sebuah klub akan bermain sedikit santai ketika sudah dipastikan lolos, kemungkinan besar juga sebagai juara grup. Namun Real Madrid bukan klub yang seperti itu. Mereka akan tetap mengejar kemenangan saat menghadapi Basel. Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti, memiliki misi untuk menyamai rekor keme-
nangan 15 kali beruntun milik Madrid. Rekor itu sebelumnya menjadi milik pelatih sebelumnya yaitu Miguel Munoz dan Jose Mourinho. Kali ini Ancelotti punya peluang besar untuk menyamai dan mungkin mematahkannya. ‘’Kami sudah memastikan lolos, tapi lebih baik menang untuk memberikan rekor sama seperti sebelumnya,’’ kata Ancelotti. Carlo Ancelotti mungkin akan melakukan rotasi, namun bukan di posisi riskan. Keylor Navas, Fabio Coentrao dan Sami Khedira mungkin akan mendapat kesempatan tampil. Selebihnya, pemain utama yang akan bermain, minus Luka Modric yang cedera tentunya.
■ Motivasi Besar Sementara itu, Basel juga punya motivasi besar untuk menang. Selain bermain di hadapan pendukung sendiri, kemenangan juga akan menggaransi posisi klub Swiss itu setidaknya di ajang Liga Europa. Laga ini akan berjalan intens dengan Real Madrid diperkirakan akan menguasai jalannya pertandingan. Tapi Basel punya cukup kualitas untuk memberikan kejutan kepada tim tamu yang bergelimang bintang. ‘’Kami melawan tim yang banyak pemain bintang. Tapi kami tetap akan berusaha menunjukkan kualitas kami. Apalagi bermain dengan dukungan fans kami,’’ kata pelatih Basel, Paulo Sousa.■ jak-did
The Gunners saat ini memang berada di posisi kedua klasemen sementara. Mereka mengumpulkan nilai 7 dari 4 kali main, 2 kali menang dan sekali imbang dan kalah. Mereka sebenarnya hanya butuh sekali menang atau bahkan sekali imbang untuk bisa melenggang. Tetapi sulitnya, di matchday kelima ini mereka harus bermain melawan pemuncak grup sementara, Borussia Dortmund. Teknik memang Dortmund sudah lolos, tetapi mereka tentu ingin menang untuk meringankan langkah mereka ke babak selanjutnya. Sedangkan problem di internal klub, Arsenal tetap menghadapi persoalan cedera. Terbaru, Pela- tih Arsene Wenger terpaksa meninggalkan striker Oliver Giroud dan tidak memasukannya di daftar pemain yang bakal tampil melawan Dortmund. Padahal, tim sempat berharap banyak padanya usai ia melakukan debut saat Arsenal kalah dari Manchester United. Giroud sempat tampil di pertandingan ini setelah cedera sejak Agustus lalu. Tidak ada pernyataan resmi dari klub, tetapi kehilangan Giroud akan menambah panjang daftar cedera. Di sini, Arsenal kemungkinan juga kehilangan Jack Wilshare yang mengalami cedera ligamen. Namun kiper utama Arsenal, Wojciech Szczesny cukup optimistis timnya mampu meraup tiket ke fase knock out. “Kami tahu, kami hanya butuh satu poin dari dua laga yang tersisa untuk ke babak 16 besar,
tapi kami menyadari kalau kami belum mewujudkannya. Tapi kali ini kami bermain di kandang sendiri, di hadapan fans, dan kami percaya, kami bisa menampilkan performa dan kualitas yang baik,” ujar Szczesny, dilansir Mirror, Senin (24/11).
Sementara pesaing lain Sebastian Vettel dan Fernando Alonso tidak dapat berbuat banyak di musim ini. Vettel yang membela tim Red Bull hanya finis kelima musim ini dengan raihan poin 167 angka. Sedangkan Fernando Alonso yang membela Ferrari menempati posisi tujuh dengan 134 angka.
Kedua pesaing ini sebelumnya memang sempat menjadi momok menakutkan di persaingan F1. Maklum saja Ferrari dan Red Bull selalu merajai di musim-musim sebelumnya. Tapi karena tidak ditunjang performa mobil yang kurang bagus, keduanya terlempar dari tiga besar persaingan
■ Cedera Dortmund sendiri sebenarnya kondisinya tidak 100 persen bagus. Tengok prestasinya yang kini berada di papan bawah klasemen Bundesliga. Memang, tren permainan sejauh ini cukup bagus, dari lima pertandingan terakhir, hanya Bayern Munich yang bisa mengadang. bahkan tiga pertandingan terakhir mereka tak terkalahkan. Tetapi, mereka juga tidak komplit. Yang pasti mereka bakal kehilangan Marco Reus yang baru saja dililit cedera setelah dihantam pemain belakang Paderborn. Reus diperkirakan absen hingga akhir tahun 2014 akibat robek ligamen pergelangan kaki kanannya. “Sangat sulit untuk melihat fakta bahwa Marco Reus kembali cedera, lebih sulit daripada berurusan dengan hasil imbang,” kata Pelatih Juergen Klopp. Selain Reus, bek tengah utama Neven Subotic dan Mats Hummels masih mengalami cedera yang tak memungkinan mereka untuk bermain dalam waktu dekat. Dortmund hanya diuntungkan dengan kembalinya pemain belakang, Sokratis Papastathopoulos. Pemain asal Yunani itu juga belum dipastikan tampil. Hanya saja perkembangannya cukup sig-
Foto:rtr
Wojciech Szczesny nifikan setelah dikabarkan siap bermain melawan Arsenal dalam laga Liga Champions tengah pekan ini. Jika benar, kembalinya Papastathopoulos adalah kabar gembira bagi Dortmund karena “Kualitas Papa sangat dibutuhkan untuk kami, karena ia bisa membuat tekel di berbagai situasi di lapangan. Dokter tim telah memberikan lampu hijau baginya untuk bermain di Liga Champions,” kata Klopp. Maka, sebenarnya ini kesempatan bagi Arsenal. Jika gagal, maka di partai terakhir bakal sulit, karena mereka harus bertandang ke Istanbul melawan tuan rumah Gala tasaray. So, jadi dini hari nanti seharusnya menjadi momentum untuk lolos jika tak mau tegang hingga pekan terakhir. ■ Did-Am
Hamilton Merasa Istimewa Musim Ini PEMBALAP Mercedes, Lewis Hamilton, akhirnya menjadi juara dunia F1 musim ini. Seperti diketahui pada balapan seri terakhir yaitu Seri 19 di Sirkuit Yas Marina, Minggu (23/11) lalu, Hamilton finis tercepat dengan waktu 1 jam 39 menit 2,619 detik. Ini menjadi gelar juara dunia kedua bagi pembalap asal Inggris itu. Sebelumnya pada tahun 2008 Hamilton sukses meraih juara dunia pertama kalinya ketika membela tim McLaren. Kemenangan di Yas Marina semakin menempatkan Hamilton berada di posisi teratas klasemen akhir pembalap dengan meraih 384 poin mengungguli rekan setimnya di Mercedes, Nico Rosberg yang harus puas hanya jadi runner-up dengan raihan 317 poin, dengan kata lain Hamilton unggul 67 poin atas Rosberg. Dalam catatan, Hamilton menjadi pembalap Inggris pertama dalam 43 tahun, yang berhasil mengoleksi dua titel juara dunia setelah yang terakhir diraih Sir Jackie Stewart. Kemenangan Lewis Hamilton kali ini juga menjadi special karena apa yang dialaminya dimusim balap tahun 2014 ini sesung-
guhnya sama dengan apa yang dialaminya di saat meraih juara dunia pertama kalinya tahun 2008. Saat itu Hamilton juga harus menunggu sampai seri terakhir untuk bisa memastikan gelar juara dunianya. Perbedaanya hanya kala tahun 2008, Hamilton hanya butuh finis di posisi kelima di seri balapan terakhir yaitu GP Brazil, sementara tahun ini kalau mau aman Hamilton harus berjuang menjadi yang terbaik dan akhirnya Hamilton berhasil membuktikanya dan memilih yang terbaik serta teraman untuk dapat memastikan gelar juara dunianya dengan memenangi seri pamung- kas di Abu Dhabi. ■ Tampil Dominan Musim balap tahun 2014 ini Hamilton memang yang tampil sangat dominan. Ia berhasil memenangi 11 dari 19 seri balapan. Rentetan kemenangan Hamilton dimulai di Seri 2 GP Malaysia, Seri 3 GP Bahrain, Seri 4 GP China, dan Seri 5 GP Spanyol. Kemudian Seri 9 GP Inggris, Seri 13 GP Italia, Seri 14 GP Singapura, Seri 15 GP Jepang, Seri 16 GP Rusia, Seri 17 GP AS, dan seri terakhir, 19, GP Abu Dhabi. Keampuhan Hamilton musim ini tidak lepas dari mobil
J A D W AL P E R T A N D I N G A N ■ LIGA CHAMPIONS: ■ GRUP A: Atlético Madrid vs Olympiakos Piraeus Malmö FF vs Juventus ■ GRUP B: Ludogorets vs Liverpool FC FC Bâsel vs Real Madrid, Live SCTV Pk 02.45 WIB
■ GRUP C: Bayer Leverkusen vs AS Monaco Zenit vs Benfica ■ GRUP D: RSC Anderlecht vs Galatasaray Arsenal FC vs Borussia Dort mund
HASIL PERTANDINGAN ■ PREMIER LEAGUE: Aston Villa 1 (Agbonlahor 29) vs Southampton 1 (Clyne 81) ■ SERI A: Genoa 1 (Bertolacci 30) vs Palermo 1 (Dybala 7) ■ LA LIGA: Granada 0 vs Almería 0
Mercedes yang dipakainya. Selain memiliki kecepatan luar biasa, performa Mercedes saat ini lebih menonjol daripada mobil pesaing lainnya. Dia pun memuji tidak salah dapat bergabung bersama tim Mercedes saat ini. Selain dukungan tim yang solid, crew Mercedes yang mendampinginya sejak seri awal hingga akhir selalu memberikan yang terbaik untuk dirinya. “Saya sangat bersyukur punya tim yang hebat, begitu pula mobilnya. Di sini, lawan saya begitu tangguh. Makanya, saya merasa sangat istimewa. Kemenangan ini begitu istimewa,” ujarnya seperti yang dilansir GPUpdate. Selain itu keampuhan Mercedes dibuktikan dengan secara bergantiannya kedua pembalap Mercedes ini menempati pole position dan praktis hanya satu kali yang gagal yaitu kala Filipe Massa berhasil meraih pole position di GP Austria, sementara pole position terbanyak berhasil diraih Nico Rosberg dengan meraih 11 kali pole sedangkan Hamilton hanya meraih 7 kali pole. Hasil ini semakin komplit dengan tampilnya Mercedes meraih gelar juara konstruktor dan memang faktanya Mercedes tampil mendominasi balap musim ini.
musim ini. Makanya, menarik untuk ditunggu, apakah Hamilton-Rosberg dengan Mercedes-nya mampu bersaing dengan Ferrari yang punya pembalap baru Vettel, atau Alonso yang kabarnya hengkan g ke McLaren. Kita tunggu.■ Jaka nuswantara-did
KLASEMEN SEMENTARA ■ PREMIER LEAGUE 1. Chelsea 12 2. Southampton 12 3. Man City 12 4. MU 12 5. Newcastle 12 6. West Ham 12 7. Swansea City 12 8. Arsenal 12 9. Everton 12 10. Tottenham 12 11. Stoke City 12 12. Liverpool 12 13. WBA 12 14. Sunderland 12 15. Crystal Palace 12 15. Aston Villa 12 17. Hull City 12 18. Leicester City 12 19. Burnley 12 20. QPR 12
10 8 7 5 5 5 5 4 4 5 4 4 3 2 3 3 2 2 2 2
2 2 3 4 4 3 3 5 5 2 3 2 4 7 3 3 5 4 4 2
0 2 2 3 3 4 4 3 3 5 5 6 5 3 6 6 5 6 6 8
3011 246 2413 1915 1415 2016 1613 2015 2219 1617 1315 1518 1317 1219 1721 617 1417 1118 820 1123
32 26 24 19 19 18 18 17 17 17 15 14 13 13 12 12 11 10 10 8
■ LA LIGA 1. Real Madrid 2. Barcelona 3. Atl Madrid 4. Valencia 5. Sevilla FC 6. Malaga 7. Celta Vigo 8. Villarreal 9. Ath Bilbao 10. Getafe 11. Vallecano 12. Eibar 13. Levante 14. Espanyol 15. Granada 16. Sociedad 17. Deportivo 18. Almeria 19. Elche 20. Cordoba
12 12 12 12 12 12 12 12 12 12 12 12 12 12 12 12 12 12 12 12
10 9 8 7 7 6 5 5 4 4 4 3 3 2 2 2 2 2 2 0
0 1 2 3 2 3 5 3 3 2 2 4 3 5 5 4 4 4 4 7
2 2 2 2 3 3 2 4 5 6 6 5 6 5 5 6 6 6 6 5
4611 306 2312 2411 1916 1512 1712 1714 1013 916 1524 1319 926 1216 617 1216 1221 914 1224 1020
30 28 26 24 23 21 20 18 15 14 14 13 12 11 11 10 10 10 10 7
■ SERI A 1. Juventus 2. AS Roma 3. Napoli 4. Sampdoria 5. Genoa 6. Lazio 7. AC Milan 8. Udinese 9. Inter Milan 10. Fiorentina 11. Sassuolo 12. Hellas Verona 13. Palermo 14. Empoli 15. Torino 16. Cagliari 17. Atalanta 18. Chievo Verona 19. Cesena 20. Parma
12 12 12 12 12 12 12 12 12 12 12 12 12 12 12 12 12 12 12 12
10 9 6 5 5 6 4 5 4 4 3 3 3 3 3 2 2 2 1 2
1 1 1 2 4 2 6 1 5 2 1 5 6 2 3 4 5 3 4 4 6 3 5 4 5 4 4 5 3 6 5 5 4 6 3 7 5 6 0 10
284 217 2315 159 1612 2116 2117 1515 1815 1211 1115 1420 1319 1419 713 2020 513 917 919 143
31 28 22 21 20 19 18 18 17 16 15 14 14 13 12 11 10 9 8 6
Rabu Wage, 26 November 2014
■ John Richard Pimpin Tim Penjaringan
Ketua KONI Terpilih Tetap PAW SEMARANG - Kabid Hukum KONI Jateng John Richard Latuihamallo akan memimpin tim penjaringan calon ketua umum KONI pada Musyawarah Olahraga Provinsi Luar Biasa (Musorprovlub) di Hotel Patra, Semarang, 6 Desember mendatang. John akan didampingi Kabid Organisasi Untung Budiarso dan Wasekum Siti Retno Farida. Tim penjaringan akan membuka pendaftaran mulai 29 November dan ditutup 4 Desember mendatang. Demikian salah satu keputusan dalam rapat panitia Musor-
John Richard Latuihamallo Foto: Wisnu Aji
Eqina Dukung Andreas SEMARANG - Equestrian Indonesia (Eqina) Jateng memberikan dukungan kepada Andre as Budi Wirohardjo (ABW) untuk menjadi ketua umum KONI Jateng pada Musorprovlub KONI Jateng, 6 Desember mendatang. Dukungan disampaikan salah satu pengurus, Joha nes Lukito, yang juga Ketua Bidang Organisasi Eqina Pusat. ‘’KONI butuh penyegaran supaya ada peningkatan prestasi. Jawaban akan penyegaran itu adalah majunya ABW. Segenap insan olahraga Jateng sudah selayaknya mengapresiasi orang muda yang mau tu-
rut serta memberikan kese garan di KONI,’‘ kata Johanes, Selasa (25/11) di Semarang. Dalam beberapa kesempatan bertemu Ketua Umum KONI Pusat, Tono Suratman, Joha nes menangkap satu pesan penting bahwa olahraga butuh perubahan. ‘’Saatnya berubah, bekerja demi olahraga Indonesia,’‘ kata Johanes menirukan pesan Tono. Johanes mengatakan, ABW sebagai mantan atlet karate tahu benar bagaimana menjalankan roda organisasi keolahragaan. Selain itu, sebagai
pengusaha ABW dinilai mampu memberi dukungan kepada cabang olahraga yang mengalami kesulitan pendanaan. ‘’KONI merupakan induk cabang olahraga. Maju dan tidaknya prestasi olahraga tergantung induknya ini. Agar olahraga maju, khususnya meningkatkan prestasi di PON, ketua umum harus punya komitmen,’‘ kata Johanes. ■ Bisa Lebih Ia menyebut pada PON 2012, Jateng menempati posisi empat klasemen. Melihat potensi atlet yang dimiliki, kata
dia, provinsi ini seharusnya bisa berbicara lebih. ‘’Dibandingkan dengan provinsi lain, seperti Jatim dan Jabar yang lebih dari dua kali juara, prestasi Jateng memang kalah. Prestasi terbaik kita adalah juara pada PON pertama di Solo pada 1948,’‘ kata Johanes. Sejah ini, baru tiga nama yang menyatakan maju sebagai calon ketua umum KONI. Di samping ABW, terdapat Plt Ketua Umum KONI Jateng Har tono dan Ketua Bidang Pendidikan dan Penataran Daniel Toto Indiono. ■ SMNetwork-did
Jateng dan DKI Bersaing Ketat di Kejurnas SEMARANG - Hingga saat ini sudah tercatat 25 pengprov PTMSI menyertakan pemainnya dalam Kejurnas Tenis Meja di GOR Jatidiri, Semarang, yang mulai berlangsung Kamis (27/11) lusa hingga Minggu (30/11) mendatang. Absennya Jabar dan Jatim, membuat persaingan di Kejurnas akan memusat antara Jateng dengan DKI Jakarta. Ja teng menurunkan pemain andalannya seperti Agus Fredy Pramono, Doni Prasetyo, Jelly da Costa dan Ceria Nilasari di sektor putri. DKI sendiri men-
girimkan salah satu andalannya David Jacobs. ‘’Jabar dan Jatim memang masih menjadi kekuatan tenis meja Tanah Air. Praktis, persaingan diprediksikan akan terjadi antara Jateng dan DKI,’‘ kata Pelatih Jateng, Eddy Pramudjie, di Semarang, Selasa (25/11). ■ Lahirkan Pemain Menurut Eddy, sebenarnya masih memiliki pemain senior andalan Hadiyudo Prayitno. Namun jelang Kejurnas me-milih mundur.
Di bagian lain, Kabid Binpres PP PTMSI Sugeng Utomo mengapresiasi banyaknya pengprov yang mengikuti Kejurnas di Semarang ini. Kondisi tersebut merupakan isyarat bahwa pembinaan di daerah, termasuk Papua masih ada. ‘’Sejarah di tenis meja justru membuktikan, bahwa pemain besar banyak lahir di daerah. Hadiyudo, Anton Suseno kan produk pembinaan di daerah, bukan di Jakarta,’‘ katanya. Kejurnas yang dibarengkan dengan Kejurda Piala Gubernur Ke-34 akan dibuka Rabu
(25/11) malam di Gedung Moch Ikhsan, Kompleks Balikota Semarang. Dijelaskan Ketua Panitia M Farchan, setelah PON 2012, hingga saat ini belum ada penyelenggaraan Kejurnas. Faktor ini yang menjadi penyebab, banyak provinsi ikut ambil bagian pada even di Semarang. Dikatakan dia, dari 25 provinsi, diantaranya DIY, Bengkulu, Jambi, Babel, Sulut, Bali, Sumsel, Riau, Lampung, Maluku, NTB, Aceh, Papuadan Papua Barat. ■ Jie-did
provlub yang dipimpin ketuanya, Sukahar di kantor KONI Jateng, Semarang, Selasa (25/11). Ikut hadir dalam forum tersebut semua pengurus harian, mulai Plt Ketua Umum Hartono, Wakil Ketua III Hary Nuryanto, Sekum Mulyono Hadipranoto dan Bendahara Joeni Asmartyn. ‘’Ada beberapa hal yang kami bahas dalam forum itu. Diantaranya adalah memilih Pak John sebagai ketua tim penjaringan. Tugasnya membuka pendaftaran dengan menyediakan formulir, menerima pengembalian dan melakukan verifikasi. Tim terdiri unsur orga nisasi, hukum dan sekretaris,’‘ kata Sukahar usai rapat terbatas, kemarin. Dalam mekanisme penja-
didiknya. Dengan ditunjang kemampuan dalam membuat program latihan yang tepat, potensi dan kemampuan pebulutangkis bisa maksimal. Karena itu, lanjut juara ganda All England dua kali itu, pelatih dituntut selalu mencari informasi tentang ilmu kepelatihan. ■ Psikologi Pemain Narasumber lain, M Nasution (FIK Unnes) menambahkan, selain sentuhan teknis, pelatih juga harus bisa membaca sisi psikologis pemainnya. Bagaimana kondisi mental dan psikologi pebulutangkis didikannya saat bertanding. Hal ini, mempengaruhi pada motivasi bertanding. Selain mendapatkan teori kepelatihan, peserta juga diajak mempraktekkan ilmu yang di-
dapat. Sekretaris Umum Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) Jateng Binarto Gani menyatakan, penataran ini merupakan upaya untuk meningkatkan prestasi bulutangkis di provinsi ini. “Sangat erat sekali antara prestasi pemain dengan pelatih. Bahkan bisa dikatakan berbanding lurus,’‘ tutur Binarto di sela-sela kegiatan. Dia berharap, penataran ini bisa lebih membuka wawasan pelatih di Jateng. ■ Jie-did SAMPAIKAN MATERI: Dosen FIK Unnes M Nasution (paling kanan) saat memberikan pelatihan bulutangkis tingkat madya yang digelar PBSI Jateng. ■ Foto: Aji
■ Tak Berubah Ditegaskan Kahar, dalam rapat tersebut, panitia juga tetap sepakat bahwa forum Musorprovlub hanya memilih calon ketua antarwaktu (PAW) sampai selesainya kepengurusan KONI yang sekarang hingga 2017 mendatang. Tak ada agenda lain, seperti laporan pertanggungja waban dan menyusun program. ‘’Jadwal Musorprovlub tak berubah tetap tanggal 6 Desember, dan diikuti sebanyak 92 anggota KONI,’‘ kata ketua umum pengprov IPSI Jateng itu. Terkait pertimbangan hanya memilih ketua saja, lanjut dia, demi konsentrasi KONI menghadapi even-even yang sudah di depan mata. Tahun ini saja ada PON Remaja di Surabaya. Pada tahun 2015, KONI sudah harus fokus menyongsong babak kualifikasi PON, penyiapan atlet untuk SEA Games dan Paragames. ‘’Kami ingin kepengurusan KONI sekarang benar-benar fokus untuk menyelesaikan tugasnya dulu. Jabatan yang kosong kan hanya ketua, maka yang diisi ya hanya ketua saja,’‘ pungkasnya. ■ Jie-did
Tim Persis Minggu Dibubarkan SOLO - Manajemen Persis (Solo) membubarkan tim yang berlaga pada Kompetisi Divisi Utama Liga Indonesia 2014 setelah gagal lolos ke babak semi final. “Secara prinsip memang tim Persis musim ini sudah dibubarkan, setelah pada pertandingan terakhir di Sama rinda melawan Borneo FC kalah dengan skor 0-6,” kata manajer Tim Persis Solo Totok Supriyanto, di Solo, Selasa (25/11). Menurut dia, pada pertandingan ulang melawan Borneo FC merupakan penentu timnya jika menang bisa lolos ke babak selanjutnya. Namun, Ferryanto dan kawan-kawan mengalami kekalahan telak dari tuan rumah di Stadion Segiri Samarinda. Meskipun, Tim Persis pada kompetisi musim ini sudah dibubarkan, manajemen akan mengadakan seremonial kecil-kecilan dengan mengundang semua pemainnya ber sama tim pelatih. “Kami akan menggelar seremonial pembubaran Persis musim ini, di mess Persis, pada minggu (30/11) ini, sekaligus menyelesaikan gaji pemain yang belum lunas,” katanya. Sejumlah pemain Persis musim ini, menyatakan, bahwa masih ingin tetap bergabung dengan Persis pada musim depan. Karena, bagi mereka, faktor kedekatan emosional menja di salah satu alasan ingin ber-
Pelatih Menentukan Perkembangan Pemain SEMARANG - Ilmu kepelatihan bulutangkis sekarang ini telah berkembang pesat. Kondisi ini menuntut seorang pelatih menguasai pembuatan pro gram latihan bagi pemain secara terukur. Selama ini, pelatih hanya mengandalkan ilmu yang dia dapat saat dia menjadi pemain atau saat menjadi asisten. ‘’Kondisi ini yang kadang membuat prestasi seorang pebulutangkis tak bisa berkembang. Padahal, bisa saja potensi pemain tersebut sangat besar,’‘ tutur Pelatih Pelatnas Bulutangkis Indonesia, Christian Hadinata, pada praktik penataran pelatih tingkat madya Jateng di GOR USM, Selasa (25/ 11) kemarin. Di satu sisi, pelatih juga harus jeli melihat potensi anak
ringan calon, kata Sukahar, tak ada persyaratan khusus, misalnya harus melampirkan surat dukungan. Pelamar hanya menyertakan biodata dan kesiapan untuk mengikuti pemi lihan ketua.
gabung dengan tim asal Solo itu. Salah satu pemain Persis Solo, Liswanto, mengatakan, dirinya sudah dua musim ikut bergabung dengan tim berjuluk Laskar Sambernyawa. “Pada musim ini, di posisi center back duet bersama Sabani. Kami sudah cocok dengan Sabani dan membendung setiap serangan yang mengacam gawang Persis,” kata Liswanto yang juga sebagai anggota TNI. Kendati demikian, Liswanto akan menyerahkan sepenuhnya kepada pihak manajemen Persis apakah musin depan masih bisa bergabung atau tidak. Jika dirinya masih dipanggil akan memberikan yang terbaik untuk Persis. Pemain Persis lainnya, Fandy Edi, mengatakan, dirinya masih ingin menjadi wing back tim asal Solo pada musim depan. Menurut pemain berusia 25 tahun itu, dirinya masih ingin berbagabung dengan kesebelasan yang memiliki kaos tim warna merah merah itu, pada musim depan. Dirinya berjanji akan mengantarkan Persis promisi ke Liga Super Indonesia musim depan. “Saya masih menginginkan bergabung de-ngan Persis Solo musim depan,” kata Fandy yang mantan pemain PSM Makassar. ■ Ant-did
Vietnam Buka Peluang ke Semi Final TUAN rumah Vietnam berhasil membuka peluang untuk ke semi final Piala AFF 2014 setelah pada pertandingan Grup A di Stadion My Dinh, Hanoi, Selasa (25/11) setelah mengalahkan Laos 3-0. Dengan hasil itu Vietnam mengantongi nilai empat dari dua kali pertandingan, dan menempati urutan kedua klasemen sementara di bawah Filipina, sedangkan Laos tersisih. Gol Vietnam dicetak Vu Minh Tuan menit ke-27, Le Cong Vinh (84), dan Nguyen Huy Hung (88). ■ Did-Am
Rabu Wage, 26 November 2014
■
Di Final Bertemu Persiwa
Satu Kartu Merah, Satu Penalti, Loloskan Borneo SIDOARJO - Seperti sudah diduga sebelumnya, Pusamania Borneo FC (Samarinda) lolos ke ISL setelah di semi final menaklukkan PSGC (Ciamis) 31 lewat drama adu penalti. Dalam pertandingan di Stadion Delta, Sidoarjo, Senin (24/11), Tiga eksekutor penalti dari Pusamania sukses menjaringkan gol ke gawang PSGC, masing-masing Danilo Fernando, Fernando Soler dan Heri Saputra. Satu pemain Pusamania yang gagal adalah penendang ketiga Fandi Ahmad. Sedangkan dari empat eksekutor penalti PSGC, hanya Budiawan yang merupakan penendang kedua berhasil menjalankan tugasnya dengan sempurna, sementara tiga rekannya yakni Abdul Basid, Wahyudin dan Dede yan Surdani gagal menjaringkan gol. Pertandingan Pusamania melawan PSGC berlangsung ketat dan diwarnai dengan
keluarnya satu kartu merah dan satu hukuman penalti, semuanya untuk PSGC. Gelandang asing PSGC, Morris Power, diusir ke luar lapangan oleh wasit karena melakukan pelanggaran keras terhadap Fandi Ahmad di menit 95. Morris juga dipersalahkan dengan hukuman penalti karena dia dituding menyentuh bola di kotak terlarang. Untungnya kiper PSGC, Irfan tampil gemilang ketika ia mampu menepis tembakan penalti Fernando Soler pada menit ke-54. “Anak-anak terlalu terbebani untuk bisa menang, sehingga permainan sedikit terpengaruh. Kami bersyukur bisa lolos ke final, meskipun harus bekerja keras hingga adu penalti,” kata pelatih Pusamania Borneo FC, Iwan Setiawan, usai pertandingan.
■ Kejutan Di final, yang digelar 27 November, Borneo bakal
jum pa tim kejutan, Persiwa (Wamena). Persiwa yang lo los menggantikan posisi PSIS (Semarang) mampu menjinakkan Martapura FC dengan skor tipis 1-0 di tempat yang sama. Gol tunggal kemenangan Tim Badai Gurun itu dicetak oleh Fransiskus Mumpo pada menit ke-25. Di babak kedua, baik Persiwa maupun Martapura gagal mencetak gol. Hingga peluit bubar, kedudukan 1-0 bertahan. “Secara keseluruhan di babak pertama Persiwa lebih menguasai jalannya pertandingan hingga di menit ke-24 tercipta gol kemenangan bagi tim,” Pelatih Persiwa, Mahmudiana. Pelatih kelahiran Malang, 9 Maret 1970 itu, mengatakan, di babak kedua karena kecapaian dan minim persiapan menghadapi Martapura FC, Persiwa akhirnya tertekan. Beruntung BEREBUT BOLA: Pemain Pusamania Borneo FC, Wayan Gangga Mudana (kanan), berebut bola dengan tak sampai kebobolan. ■ Did-Am pemain PSGC, Arip Budiman (kiri) dalam Semi final Divisi Utama Liga Indonesia 2014 di Gelora Delta Sidoarjo, Jawa Timur, Senin (24/11).■ Foto: Antara
PSSI Harus Selidiki Komdis
SEMARANG - Gubernur Jateng Ganjar Pranowo meminta, PSSI menyelidiki sanksi Ketua Komisi Disiplin (Komdis) PSSI Hinca Pandjaitan kepada pemain dan ofisial PSIS, jika memang hal itu tidak sesuai aturan.
Gunakan Kode Disiplin 2014, Hinca Dikecam
SEMARANG - Kecaman terhadap keputusan sanksi Komdis PSSI kepada personel-personel PSIS terus bergulir. Selain terlalu berat, beberapa pihak menilai, dasar hukum yang digunakan Ketua Komdis PSSI Hinca Pandjaitan ngawur jika mengacu pada pasal-pasal di Kode Disiplin 2014. Cahyo Yuwono, salah satu pelaku sepakbola yang juga dosen Unnes Semarang mempertanyakan dasar hukum itu, karena tidak sesuai dengan kaidah yang berlaku di PSSI. Sejauh ini, katanya, Kode Disiplin yang berlaku di PSSI adalah Kode Disiplin 2009 atau yang kemudian disepakati 2011. Jika yang digunakan dasar adalah Kode Disiplin 2014, ia mempertanyakan keabsahannya karena selama ini belum pernah disosialisasikan, apalagi disyahkan dalam Kongres PSSI. ‘’Jika memakai Kode Disiplin atau pasal yang mana, 2009 atau 2014? harus disebutkan. Jangan asal memberikan sanksi. Bila belum disepakati di Konggres, berarti belum memiliki kekuatan hukum. Sama saja sanksi dari Hinca mandul,’’ ujar pria yang juga ahli fisioterapis itu. Cahyo mengingatkan bahwa semua produk hukum PSSI baik itu Kode Disiplin, Peraturan Umum Pertandingan hingga Statuta PSSI harus disahkan dulu di kongres sebagai majelis tertinggi di PSSI. Tanpa melalui itu, berarti belum bisa disebut produk hukum PSSI yang bisa digunakan dalam mengambil keputusan di PSSI. Cahyo bukan ingin mencampuri
keputusan Komdis PSSI menghukum orang yang melakukan kesalahan di lingkupnya. Tetapi, ia menilai pasal dan aturan yang digunakan
harus sesuai dengan kesahalan orang tersebut. Terlebih lagi, Hinca belum menemukan aktor intelektual, tetapi justru menghukum pemain seberat-beratnya, hingga seumur hidup. Cahyo menambahkan, sanksi seumur hidup kepada pemain sama juga dengan mematikan orang tersebut. Karena, pemain profesional, menggantungkan hidup dan mencari nafkah di sepakbola. Alangkah baiknya, sanksi yang tidak mematikan karier seorang pemain, seperti larangan tampil satu hingga dua tahun. Ia kemudian mencontohkan Mursyid sebagai pelaku bunuh diri di Piala Tiger 1998. Ia hanya dihukum di lingkup internasional, sedangkan di tingkat nasional masih boleh. Nyatanya sekarang ia menjadi asisten pelatih Persida (Sidoarjo). Ia berharap, sanksi itu tetap memberikan efek jera, tetapi tidak mematikan kariernya sebagai pemain sepakbola. ■ Did-Am
Berharap Manajemen Banding SEMARANG - Gelandang PSIS (Semarang), M Yunus, berharap, manajemen tim PSIS dapat memanfaatkan dengan baik kesempatan banding untuk dapat memperingan hukuman dan sanksi Komdis yang diterima rekan-rekannya. M Yunus seperti diketahui merupakan salah satu pemain PSIS yang tidak terkena sanksi terkait tragedi lima gol bunuh diri. Dia bersama dua pemain lain Fauzan Fajri dan Welly Siagian terbebas dari hukuman karena pada waktu kejadian tidak masuk line up karena cedera. ‘’Saya tetap prihatin dan sedih dengan semua teman-teman di PSIS yang terkena sanksi tersebut. Kalau mengingat dan melihat berita itu masih sedih,’’ jelas pemain bernomor punggung 7 ini. Yunus menambahkan, dengan kesempatan untuk banding, dapat digunakan dengan baik oleh manajemen tim. Apalagi dia berharap, semua rekan-rekan dan ofisial tim dapat dicabut sanksi dan hukumannya. ‘’Saya terus berdoa dan berharap teman-teman, ofisial, dan manajemen tim yang kena sanksi bisa dicabut. Saya tetap ingin, dan berharap bisa berkumpul kembali,’’ jelas eks pemain Persitema (Temanggung) ini. Mengenai rencana ke depan, M Yunus masih belum memikirkan untuk saat ini. Dia untuk sementara masih ingin berlibur bersama keluarga di kampung halamannya Temanggung. Tapi, katanya, dia tetap memprioritaskan PSIS untuk musim depan. ‘’Saya belum memikirkan bagaimanan untuk ke depan dan sementara ingin liburan dulu. Tapi saya tetap prioritaskan PSIS untuk dapat bergabung kembali. Suasana di PSIS cukup erat dan kekeluargaan sangat tinggi. Kalau masih diberikan kepercayaan oleh manajemen untuk dipanggil lagi, saya tetap siap,’’ pungkas Yunus. Yunus sendiri mengaku, masih ‘ngganjel’ untuk bisa meloloskan PSIS ke ISL. Terlebih, lanjutnya, kegagalan PSIS bukan karena faktor teknik, tetapi non teknik. ‘’Saya juga teman-teman lain, saya kira sama, seperti punya utang untuk kembali mengantarkan PSIS berprestasi. Rasane itu ‘ngganjel’ karena kasus ini,’’ kata Yunus. ■ jak-did
SELEBRASI: Gelandang PSIS, M Yunus (kiri) saat merayakan salah satu golnya dengan rekannya Vidi Hasiolan.■ Foto: Weynes
‘’Ada yang ingin diambil tindakan lebih tegas atau diselidiki PSSI-nya dan sebagainya. Kalau kondisi ini tidak ada yang mendudukkan, bisa bahaya, persepakbolaan bisa hancur. Yang salah tetap harus dihukum, tapi nila hukuman tidak benar, harus diselidiki,’’ ujar orang nomor satu di Jateng itu. Ganjar mengakui, kasus yang dialami Laskar Mahesa Jenar tersebut bukan berada dalam kapasitasnya sebagai gubernur. Hanya saja, beragam opini yang berkembang di masyarakat terkait hukuman Komdis kepada personel PSIS, membuatnya harus mengambil sikap. Dia berharap, semua elemen PSIS yang terlibat dalam pertandingan di Stadion AAU Yogyakarta mau berterus terang kepadanya. Politisi PDI Perjuangan ini juga berjanji akan memfasilitasi untuk menyele-
saikan kasus tersebut sampai tingkat atas. ‘’Simple saja, berani bukabukaan nggak? Kalau berani datanglah kepada Gubernur Jateng, ceritakan apa adanya dan saya akan urus sampai nasional. Sebenarnya, ini cukup di jajaran manajemen PSIS. Tapi manajemen terkesan diam saja. Bila ingin mengajukan memori banding, segera lakukan,’’ tegasnya.
■ Langkah Manajemen Manajemen PSIS tidak diam saja. Manajemen pernah mengajukan memori banding namun ditolak komisi banding, saat masih diskualifikasi. Sejak awal, CEO PT Mahesa Jenar Semarang (MJS) AS Sukawijaya juga sudah meminta dirinya saja yang dihukum. Karena, apa yang terjadi pada jajaran di bawah merupakan tanggung jawabnya. Namun hingga kini, Hinca tak juga memanggil dirinya. Dalam sidang Komdis PSSI, Manajer Tim PSIS Wahyu Liluk Winarto juga telah mengakui dirinya yang menyuruh pemain melakukan gol bunuh diri. Hal itu sebagai reaksi kekecewaan setelah PSS melakukan dua gol bunuh diri terlebih dulu. Namun, Hinca justru menghukum semua pemain yang ada di lapangan. ■ SMNetwork-did
Jengkel Timnas Main Buruk dan Kalah KEKALAHAN memalukan Timnas Indonesia dari Filipina 0-4 tidak hanya membuat rakyat Indonesia berduka. Sebab itulah kekalahan pertama kali Indonesia dari negeri tetangga tersebut. Kondisi ini membuat Bintang porno asal Norwegia, Vicky Vette, ikut jengkel dengan hasil pertandingan Piala AFF 2014 itu. Vicky mengutarakan kekecewaannya di Twitter dengan menggunakan bahasa Indonesia. “#AFFSuzukiCup Philippines 4-0 Indonesia?.... #sialan x 4 :( rt,” kicau Vicky seperti dikutip liputan6.com. Vicky selama ini memang dikenal merupakan penggemar Timnas Indonesia. Beberapa kali dia memberikan dukungan via Twitter setiap Timnas Indonesia bertanding. Kekesalan Vicky cukup dimengerti karena pasukan Alfred Riedl itu tampil buruk saat berhadapan dengan Filipina di My Dinh Stadium, Vietnam. Laga baru berjalan 16 menit gawang Indonesia sudah dibobol oleh Phil Younghusband
melalui eksekusi penalti. Manuel Ott menggandakan keunggulan Filipina lewat tendangan keras dari tepi kotak penalti tujuh menit setelah jeda. Martin Steuble membuat Indonesia makin menderita dengan golnya di menit 68. Firman Utina cs semakin terpuruk setelah Rizki Ripora diganjar kartu merah karena me langgar Yo ung h u s band. K e unggulan jumlah pemain dimanfaatkan oleh Filipina untuk menambah satu gol melalui Rob Gier. Hasil memalukan atas Filipina membuat Indonesia berada di ujung tanduk dan terancam tak
lolos ke semi final. Ini merupakan kekalahan pertama Indonesia sepanjang sejarah pertemuan dengan Filipina.■ Did-Am
Rabu Wage, 26 November 2014
WIJAYA TEHNIK pH.7626433, Kulkas, AC,Disp,M.Cuci,TV, Fax, VCD,P.Bola
BELI MBL,Bng Mulai 0,49% SyrtMdh Hub: CMMF -(024)7025811170226555
SMG 26K 25
- SIM/STNK/MUTASI -
DIRENTALKAN: DOZER D31E-20 Th2011,Vibro Bomag Th2011, Dozer D85ESS Th 2011 Hub Joko 081326393633
URUS PERP STNK, SIM,KIR, MUTASI Kdmundu Ry Lama 3, T.088806442922 SMG 26K 25
URUS CPT:CV,PT,UD,SIUP,TDP, NPWP API. T.70599183 / 081 325 333770
SMG 26K 25
JUAL HAND PALLET~Cap: 2,5Ton. Ada4 Unit. Hub:02470267254/ 0811289257 SMG 26K 25
JL:LODER,BEGU, FORKLIFT 110 Ton Dll.Hub:0811271069.Bs Krd 1-3Th
1JAM PASTI CAIR,BPKB,GkRibet, Pin 32512986,70865901/ 081228888901 SMG 26K 25
JAMINKAN BPKB Rd.2/4, PROSES CPT Aman,R.0,5%.No BI Check.70234456 SMG 26K 25
- SUMUR/WC -
SMG 26K 25
HILANG BPKB H-7096-GS, AN:BAMBANG SISWANTO, Hub:081 575 484 944 SMG 26K 25
HILANG STNK H5602-KY,AN:RINAWATI Candi Penataran Slt III/26 Rt2/4 SMG 26K 25
SMG 26K 25
HILANG STNK H-4872-WF,AN:Dr. TONARI,Tmn Suryokusumo III/7 Smg
SMG 26K 25
SEDOT WC JGN TGODA HRG MRH CPT Penuh Lg Rugi 2X. Hb:DOREMON Jaya Sjk 1980. T:024-6722939/76729596
BUDI PARABOLA CCTV-MATVInstalasi Hotel-Home-Kos Telp:02470226391
SMG 26K 25
CENDANA KRS WC MOBIL BARU Dijamin cepat,bersih & memuaskan Hub:(024)3542653-3562498
SMG 26K 25
ISTANA SEWA AC 300Rb, Genset750Rb FanCool250Rb, Fan100Rb08122857887
SMG 26K 25
SMG 26K 25
SMG 26K 25
STNK H-9470-HR An.ANIEK SRI SUKANTINI.Hub:024-70433907
HILANG STNK H-3887-AL, AN:SAMIJO Ngampon Rt.2/8 Panjang-Ambarawa
RODAMAS KRS LIMBAH WC Mobil Baru Tdk Bau, Msn Otmts, Dlm&LrKota,H.Lbr Bk (024) 8505943/70721444/70960563
SMG 26K 25
JASA ANGKUT ALAT BERAT Kcl/Tronton,Kota/L.Kota 24Jm. 70704751-2
SMG 26K 25
SMG 26K 25
SMG 26K 25
GNP RENT FRKLFT Bisa Mlyni Unit Baru Crane.7600601/ 081326129130
BUTUH CASH Dari KK & Plnsn Mulai Dari 1,3% - 1,4% Hub:91046888.
- SIUP/NPWP/TDP/TDR -
SMG 26K 25
Rental Forklift 1-18 Ton,Exca Hub:0816659059
SMG 26K 25
HILANG STNK Jupiter’03 H-6371-DY An.Lulut Tri Tunggal Agung, Jl. Dworowati V RT02RW09Smg T7609131
SANTOSOJAYA KRS WC&LBH, TANJUNG 8 Ph (024) 35480903542438-3542439
SMG 26K 25
DIBELI TINGGI:TV,LCD,AC, KULKAS AlatRTMblMtrNdongkrok Dll 70322233
SMG 26K 25
SMG 26K 25
SMG 26K 25
HILANG STNK H2331CJ,AN:EKO BUDHI CAHYONO,Mintreng Rt2/2 Kbn Agung SMG 26K 25
HILANG STNK H-5606-MQ, AN:SLAMET MUJIONO,Tawang Rajekwesi Rt.6/4 SMG 26K 25
Hilang STNK B-8844-JU (MOBIL) Hub: 081 225 2222 16 SMG 26K 25
TOKO PARABOLA &Indov. HasanudinG3 Psg/Servs. 70889950/ 081325334480
SMG 26K 25
- HAJI -
SMG 26K 25
MADANI TOUR- DAFTAR SEGERA UMROH Hemat, Ekonomis,Reg,11 Hari Mulai 17jt. Hub:024-8509877/ 0817611718 SMG 26K 25
TRIPLEK COR/ MEUBEL 8,9,12,18 ml dan Bata Ringan Harga Pabrik 690rb/m3 Hub: 0813 2560 6998/7620028 SMG 26K 25
STAR ALMN FOLDING GATE, CANOPY, Tenda Krey,RollingDoor, Rak Siku, MT. Haryono 664 Ph3511181-3586666 SMG 26K 25
PSG & SERVICE KUSEN ALM & KACA, Etalase,FGate,RDoor Ph70106656. SMG 26K 25
SPECIAL CANOPYBALKON, PAGAR, Murah,Cepat.Hub:7674049470103473 SMG 26K 25
SAVITRI CANOPY,FGATE, RTANGGA,SS, Pgr Jl.Peres74 Ph3541874-3551406 SMG 26K 25
MAU UMROH HAJI PunyaKavlingSawah KebunTdkUsahDjual Sms081326047718 SMG 26K 25
- KENDARAAN SEWA SEWA BUS PARIWISATA AC/NON AC 27,31,35,39,55,65 Seat 2014 Sewa Non AC Dpt AC Ekonomi.Hub: 024-70112889/ 70445558/6718303-4
SMG 26K 25
Satria bln/hr 250/5jt Avz-Xenia, 350/7jt Jazz matic,Yaris,Livina, City.Hub:081 2255 85220 SMG 26K 25
SURABAYA TAXI Phone.(024) 8313131 Pregio,NewInova,Avanza G,Alphard BUS/DUTRO’2013 AC,TV, 15/17/30 Seat,Harga Ekonomis. 024-70570947 SMG 26K 25
SMG 26K 25
SMG 26K 25
70237747 DbliTV,Lcd,AC,PS2/3, Kulkas,Mcuci,AltRmhTg,Mebel,Sgl Kond SMG 26K 25
DIBELI TV,LCD,AC,KULKAS, ALAT RMH Tgga,SglKondsi, T.70131411 LsgDtg SMG 26K 25
SEWA AC GENSET CV.CAKRA FanCooler.T.024-6710498/ 70220320
Ngekost Bisa Dapat Mobil Hanya Ada di D’Paragon Fasilitas Lengkap: AC, Furnished,dll mulai 1,5jt /bln, 150rb/hr.4 Lok.Strtgis.Hub: 08122999 2200.www.dparagon.com SMG 26K 25
Kos AC,TV,W.Heter,KMDlm, Grs, Base ment,TghKota,DaerahPandanaranDkt SuaraMrdeka 91202357/ 085713780556 SMG 26K 25
KOST PUTRA Jl.TlogosariRaya I/77 Hub:024-70605202/ 0822 6588 1122 SMG 26K 25
TRANS SUKSES: Charter/ Sewa Elf/Bus Ph.6921059,33058808 SMG 26K 25
ELF 13SEAT LUX KARAOKE 2000 LAGU Nugroho(024) 8318454-8504071 Smg. SMG 26K 25
MUJUR RC Pick Up.Box G Max. XENIA Hubungi: 70333133, 081325633133 SMG 26K 25
BINTANG RENT Avn,Xna,Innova, Mobilio,Bs Str Sdr.082234916853
MURAH MultinetSuyudono93/ 3551850 HpP4-2,8/80g+15”=700r/ Hp15”=150r Cr2Duo/ 80g+15”=900r/ corei3/i5/i7 SMG 26K 25
SERVICE PANGGILAN Komp, Monitor, Printer,UPS.Tlp. 7615337/ 70957974 SMG 26K 25
- TELEPON -
SMG 26K 25
SMG 26K 25
JL:POHON NATAL &ACCESORIES NATAL Grosir& Eceran. Gajahmada 144 C-D 024-91137511/ 3584019,Fax.3584020
BELIBB/TAB/iPHONE Pin: 293DAC40 Dr.BB: 7017_4000 / 081_7417_4000 SMG 26K 25
SMG 26K 25
- TOUR/TRAVEL -
Renovasi Segala Sofa Dan Kursi Ganti Cover Spring Putus Gratis Trima TT Smua Spring Bet 70353648 SMG 26K 25
SMG 26K 25
DIJUAL CEPAT BORONGAN Kayu Sonokeling , Kelengkeng , Hqndicraf, Gazebo.Serius. Hub:0853 3026 1268
SMG 26K 25
BUKA24JAMPASTIDAPATTERMURAH TiketPswt,Kereta,Htl.Cendrawasih17 T:024 3559678/08122877758 PLG 26 K3
SMG 26K 25
JUAL:OLI MOBIL GALON PERTAMINA & Shell Borong Eks Toko. T.70168188 SMG 26K 25
TRANS JAYA TRAVEL:SMGMLG, SBY, Pwt,Blora.8 Tiket Gratis 1 Reservasi. Hub:CS 0243581122 / 0821.3636.3678 / 0819.0484.1152
DIBELI Semua Barang Yang Berbau Bekas.Hub:70353648 SMG 26K 25
ADNAN TrmPijatPngglan&Llr utk P/W Tng Pria&Wnt(No Sex) 085727468448
SMG 26K 25
- JASA PROPERTY RAJA BOCOR TALANG,DAK, ATAP, KOLAM Renov dll Brgaransi. 087747982157 SMG 26K 25
- PENGIRIMAN BARANG -
OM OEN BALI Tour,25 Sd 29/12 All In 1,3Jt.Hub:OmOen Tour 70127150 SMG 26K 25
TS TRAVEL: SMG-BDG,SMG-PWKT, SMG-YK Telp:7609958,6921059 SMG 26K 25
RAJA PINDAH Jasa Pindahan dan Packing.Pindahin Apa Aja,Kemana Aja. Hub: 024-6706480/ 081252525480 SMG 26K 25
CANCARGO: Pindahan-Mobil-Mtr-dll Se-Indo:024-3548649/ 081390912348 SMG 26K 25
- PENITIPAN BALITA PENITIPAN BAYI /ANAK Tlogosari Ry II/60,J.07.00-14.00 30Rb/Hari. Hub: 024 - 6714087 SMG 26K 25
- SERVIS (PANGGILAN) PAK NO TEHNIKT.6717399/70903277 P.Air,JetPam,MCuci,W.Heater,Klks 2PT,TV,K.Gas,PAir,Instalasi,Pipa Buat Smr Bor,Lbr Bk,Lsg Jd 24Jam SMG 26K 25
CITRA TEHNIK 7616629(Murah& Cpt) AC-Klks-Disp-M.Cuci-P.Air-TV-Fax SMG 26K 25
SONY,TOSHIBA SHARP,LG, POLYTRON.. ServiceTV LCD+Tbg, LsgJd.50105383 SMG 26K 25
PLG 26 K2
DIBELIBRG2 BEKAS& BONGKARAN RMH Budi:085875931315/(024) 3583053 SMG 26K 25
PUJI SYUKUR Atas Terkabulnya Doa Novena3xSalamMaria (Kel.Agustinus SMG 26K 25
PLG 26 K2
PLG 26 K2
BU:KRING SAJABPR RESTU KLEPU Kredit s/d 1M Jaminan BPKB +Sertifikat Ph.0298-522364-521319, Sltg, 0298-326975 Tengaran+ Ampel, T.610058 Boyolali, 0276-3293483, Purworejo,0275-321045 SMG 26K 25
BUTUH DANA CPT? Syrt:Mudah, Jmn BPKB/Srtfkt.Hub:BPR Artha Mukti Santosa,Jl.Jend.Sudirman No.167 T.7608811,7603323 (Fanny/Ratna) SMG 26K 25
DPTKN KREDIT dg Bunga Mulai 1% Hanya di BPR RAM,Jm BPKB/ Srtfkt Segera Hub: Asih/Henny6721721 SMG 26K 25
BTH DANA CPT,5 MNTCAIR,Tnp SURVEY Jam:Sertif &BPKB. KSP.Centra Dana Ngesrep Tmr V/32 D SmgT.70692095 SMG 26K 25
1JamCairBPKB Roda2/4TnpPot AdmByr 1/2Angsrn.T:70630120/ 0819674507 SMG 26K 25
SpesialisGADAI Mbl,Mtr, Laptop, BB Emas,Dll.082117184655/ 2A4B8E44 SMG 26K 25
Hlg:STNK H.5897.LW An.Daryono Dk.Desel RT01/09 Ngaliyan Smg PLG 26 K2
STNK H1772PR An.PT.Kartika Bumi Wahana,Jl.Singosari VI/4 Smg PLG 26 K2
Hlg:STNK H.8704.CG An.Tri P. Jl.Jangli Krajan E/19 Semarang PLG 26 K2
Hlg:STNK H.1795.TR An.Budi S. Jomblang Brt IV/651 RT8/3 Smg PLG 26 K2
Hlg:STNK H.2690.SF An.Muniyati. Jl.Wahyu Temurun X/16RT6/21 Smg PLG 26 K2
SERTIFIKAT TNH an/Sumarhadji Ds.Barukan Rt2 / Rw1 Barukan Tengaran-Kab SMG No.B.21521.. Pada Tgl 4 Feb 1987 an.Bupati Semarang Drs.Mulyadi,Trtd: Kepsi Pendaftaran Drs.Zaenal Arifin SMG 26K 25
SMG 26K 25
BTH:WANITA SINGLE Max 25Th Untuk Salon & Serabutan: 0857 1355 0816 SMG 26K 25
BTH:KARYAWATI BUTIQ 25th SMA,Jjr Niat Kerja Smg Hub:08122874057
SMG 26K 25
JUAL TAFT GT’92 HIJAU,ISTW, Semua Normal-08179159276/ 081218115333 SMG 26K 25
LUXIO D 10 Silver Pajak Baru H 85jt.Hub: 085 799 66 3335 SMG 26K 25
DJUAL XENIA Li+ 2007 SILVER, PLAT H (Pribadi) Istw Hub. 08122913200 SMG 26K 25
ALLNEW XENIA R’2012 PUTIH (H-TG1) Km20rb Istw Skl Tdk Kcw 70710480 SMG 26K 25
JUAL ZEBRA PU 1.3’2006=3 Unit @ 36Jt,Hub:Yani 024-70027220 SMG 26K 25
SMG 26K 25
SMG 26K 25
ADMIN GUDANG & ADMIN Perpajakan Wanita,Max.35th, Min.SMA/K, Diutm Pglm Min.1th,Bisa Komptr. Lmr Ke LingkarTamanIndustri D1 No3A BSB
TENTOR, Gaji Menarik,Wnt S1 Ing, Max.27Th.Hub: HRD,081 666 7793
SMG 26K 25
MARKETING PROPERTY Pglmn Min 3Th, PnyMotor,BsInternet,DptGaji,Komi si,JaminanKesehatan, AsuransiJiwa Hub:081228344132 (SmsNama/Kotanya
SMG 26K 25
CR:HAIRSTYLISH FAS:GAJI, UM, BNS, Bns Trgt :082220107727/ 70991925 SMG 26K 25
Dibthkn Kurir.SMA,PnyMtr.Sim C+A Jujur,Rajin.Hubungi:024 70659779 SMG 26K 25
DICARI:SOPIR KANVAS,SIM B1 Hub: Gondomono 27 Smg.(Jam Kerja) SMG 26K 25
SMG 26K 25
SMG 26K 25
SMG 26K 25
FORD Laser’97 Antik Ori 1.3cc Jl.Jeruk 5/13.Tlp:70337797 SMG 26K 25
FORD FIESTA S A/T’11/10(H)SILVER Nol Spet-SgtIstimewa-02470728778
SMG 26K 25
DEUTZ GENSET (10-500kVA) Heavy Duty,Hemat Solar. Hubungi: Triana Bintang 024.6581760/ 351.9324-26 Visit us: trianabintang.com SMG 26K 25
DIJUAL:DIESEL SILENT 150KVA Mesin Mitsubishi Generator APV Hub: 081 901 525633 SMG 26K 25
SMG 26K 25
DICARI TKG CUCI Utk Bengkel Ymha Mataram Sakti Mranggen, Min SD. Hub:76744850(Bp.Sofuan/IbuManda)
EVEREST XLT AT 2011,Htm, 100% Ori Fiesta’2011 AT, Putih, Bgs Skl Naga Jaya Motor, 7604047, 7603253
- FUSO -
SMG 26K 25
Pabrik Nippon Malaysia Butuh 50Wanita 18-35,Seleksi 29Nov Gratis,Telp/SMS:085647050080
SMG 26K 25
- FORD -
SMG 26K 25
BTH SGR : AKUNTING Min D3 Paham Peraturan & Lap.Pajak Berpglmn Max35th.Lmrn:Jl.Majapahit 99 Smg DCARI TNG PENGIRIMAN U/DEPO AIR (Domisili Smg), Gaji 1Jt.Jl.Batan Selatan No.8, Tlp.0858 7662 6699
FEROZA 94 Hitam ban besar Hub: 085 799 66 3335
FORD RANGER ‘2010 4WD,FULL MODIF ARB,Plat H,Ban 33 T.089610012619
SMG 26K 25
JUAL:TRUK FUSO ENGKEL TH 90 Bak Besi 7,4m. Hub: 082137739788 SMG 26K 25
- HONDA FREED’13 S AC DBL,Km14.000, PUTIH Sport CRZ’13 Merah,Km5Rb, Spt Br Accord’2010 VTiL AT,Istw Skli Accord’2008 VTiL AT,Hitam, Pol H Accord’2004 VTiL AT, Hitam, BgsSkl Accord’04 VTi MT,Silver, 100% Ori Naga Jaya Motor, 7604047, 7603253 SMG 26K 25
PIANO HOUSE Sedia Piano2 Baru/ Bekas,Violin. Peterongan Plaza A.7 Smg T.8413664/081 665 1338
DICARI TNG WNT U/ ADM & Tng Pria Srabutan Punya SIM C.Kirim Lamrn Via Surat Ke Jl.Majapahit 127Smg
SMG 26K 25
MOBIL PRIMA SETERANSERUT: 3521481 Elysion 2.4 A/T’2005 Hitam Istw Brio E A/T’13 Hijau 100% SptBaru Odyssey Absolute’04 Hitam Istmwa SMG 26K 25
PROMO MOBIL88 ASTRA 02476633188 Crv 2.0 A/t Htm ‘10 225Jt HUB: 085741896688/ 085740091355 SERBU BUNGA 4.5%-FREE ADMIN SMG 26K 25
SMG 26K 25
BTH: 1.Staff Gudang Pria Max 25th 2.Adm Wnt Min D3,Jjr,Rajin,Max 25th. Bulusan Raya 5C Undip Tblg SMG 26K 25
DIBUTUHKN ADMINWANITA Min D3. Lamarn Ke Kawasan Industri Candi Gatsu Blok XI.D/12.B Semarang
Beli Mobil Dgn HARGA TINGGI drHrg yg Tertinggi-Cash,Buktikan Jl.Gajah 26A Smg. 024-70179292
SMG 26K 25
BTH KRYWN/Ti FC,Llsn tdk diutmkn Max24Th,Krj Shift 07-17.00 Wib,15 -00Wib. Gji Awal900rb. 081542532522
SMG 26K 25
DIBELI SEJUTA LEBIH TINGGICASH New Dian,Supriyadi 60.T:70227022 SMG 26K 25
SMG 26K 25
BTH: TNG FINISHING DIGITAL PRINT Pria,SLTA,Max.25 Th.Krm Lmrn Ke: Pusponjolo Tgh 8/2 Smg (Jam Krj)
ELYSION 3.0’05 FullOption Silver Accord 2.4 VTiL AT’05 HtmTopKond All New City A/T’10 Silver Mulus HartonoMtr,Sriwijaya 20: 70787775 SMG 26K 25
JAZZ IDSi M/T’05 SILVER SATELITE Saudara Motor,Majapahit 31 Smg Telp:024-8416333 / 024-3567151 SMG 26K 25
FREED PSD ‘12’11’09Pth,Slvr159Jt CRV2.4’08 Sangat Istimewa No 1th JSudirman114Smpg SKnalpot 70801991 SMG 26K 25
CRV 2.4 Th’12 PUTIH,TGN I, Kondsi Sgt Istimewa Hub. 081 215 7272 89
SMG 26K 25
DICARI SOPIR SIM BI UMUM, Usia 25-40Th,Domisili Semarang, Pngalaman Luar Kota. Hub. 0888 259 9977 SMG 26K 25
DIBTHKN SOPIR PRIBADI,SERABUTAN Brpnglmn&Jujur. Lmr ke Jl.Jend. Sudirman No.22 Mijen Ungaran SMG 26K 25
DICARI:TNG WNT/PRIA,SMA u/ Admin & Srabutan,Bs Komputer, Pny SIM C Lamaran SMS Ke: 0888 215 142 638 SMG 26K 25
BTH SGR ADM Office Adv,Wnt, Islam diut.Berpglmn.Lam ke: CV.Semindo Jl.Medoho Ry Ruko City Park 27-D SMG 26K 25
SAMPINGAN!! NGELEM TEH, UPAH 150Rb/Hari.Sms Wulan: 08999121800 SMG 26K 25
CARI S1 SIPIL U/PROYEK DI KARANG Jati Lamr POBOX 1196 Smg Code:S1 SMG 26K 25
Krywn/Ti Admin,Komputer Aktif bs Design/Setting.Jl.Medoho Ry89Smg
PLG 26 K2
PLG 26 K2
PERSH DISTRIBUSI BUTUH SOPIR SGR SIM B1, Usia 25-40 Th, Sanggup Ditempatkan Luar Kota Ada Mess Kirim Ke Po.Box 1051 (AJY) Smg
SMG 26K 25
Hlg:STNK K.6119.B An.H.Soleh Rajeksan RT.02/03 KUDUS Hlg:STNK H.8695.AD An.K.Rusdiyanto. Jl.Raya Tmr81 RT21/05 Kendal
SMG 26K 25
CARI LLSN SMK KECANTIKAN Utk Klinik di Semarang Hub.081325732957
Hlg:STNK H.4475.AFG An.DwiWinarsih,Jl.SAWI RT02/05 Smg
SMG 26K 25
SMG 26K 25
PLG 26 K2
Hlg:STNK H.6395.IQ An.Puji L. Anjasmoro Tengah 4 RT4/6 Smg Hlg:STNK H.2770.AFG An.Roy Andreas.Jl.Sendang Pakel Ry Smg
SENAPATI LOGISTICS-CEPAT & MURAH Paket/Doc/Pindhan/ Mtor/ Mesin,dll (024)7028 3600 / 0812 598 598 99 SRT MOVERS JASA PINDAHAN, PACKING Trucking Indonesia & Int’I. 024-7618570/081390247559/ 08170196266
SMG 26K 25
Hlg:STNK H.6818.FR An.Teguh S. Wonodri Joho RT01/03 Semarang
SMG 26K 25
BthTkgLas BsiStLesPgrCanopy: diKlmantan:GustiPutri II/2170114554
SMG 26K 25
XENIA Li FAMILY 08 BIRU MUDA MET TgI,89Jt.Labuhan I/150816667326
SMG 26K 25
SMG 26K 25
PELET SUPER ,tlk Pil/wil jmat Pengeretan @ KI JALA. 081519567804
SMG 26K 25
SMG 26K 25
SMG 26K 25
CASH REGISTER Merk Sharp Rp 2Jt Timbangan Duduk 500 Kg+ Timbangan Kodok Rp 1jt.Hub: 70185185
FOR RENT SEMUA JENIS MBL TERBARU Tlp.024-70251960 HP.081228445027 23 RENT CAR INOVA,ALL NEW AVANZA Unit Banyak,Bs Stir Sdri. 3512924
SOLUSI KARTU KREDIT/KTA. Stop Bunga,Plunasan Disc 50-70%, CicilanSesuaiKemampuan.Bs Tdk Byr sampai ada Kemampuan Legal. Maya: 085740631129 / Iyan:087832917049 DJUAL CEPAT Borongan YBL Speaker Roland 1 Set,Mixer, Tuner,Blender HeavyDuty,Waffle Baker,KainPerca Serius. Hub: 0853 3026 1268
SMG 26K 25
SMG 26K 25
KERJA SAMBILAN di Rumah Upah 55- 250rb/hari.SMS 085799766282 Vero
SMG 26K 25
PANDANARAN PHONE SERVICES PROMO PerbaikanPonsel & Blackberry Cpt Lngkap & Murah,Up Grade Software Aplikasi,Mati Total,NoCharge,Key Pad.Heng, Ganti Cassing,All Item LCD Blackberry, LCD Nokia, LCD Samsung, LCD Sony Ericson, Flexi Bel, Touch Screen, Ready Stock. Pandanaran 89 Smg.(024)-8447825. JUAL ACESORIS BLACKBERY TERBARU, &Terlngkap,Ready, SmuaType & Merk Jl.Pandanaran 89 Ph.024-33134453
CR TERAPHIST U/Pijat Khusus Wnt Hub:0271-731908/ 731907/ 742160
SMG 26K 25
DIBTHKAN GOOD SALES SERVICE PRIA /Wnt.Lamaran:25-29 Nov’14 ke PT.Eka LLOYD Jaya General Insurance Jl.Majapahit 316. Telp.6725723
XeniaXi 1.3 Sporty’11(H)TV,BsKrd Tegalsari Brt Ry 8 :085876111813
SMG 26K 25
Dibut:Krywti llsn SMA-D3.Lam.Jl. Majapahit272-274 Smg. 08882460223
PT.HOLIDAY Bth Sekretaris, Wanita Katholik,Traveling, Max29Th,Untuk Jogja & Bali. Ph:0821 9740 9995
SMG 26K 25
- KOMPUTER -
SMG 26K 25
BUS NUGROHO AC/NON AC/ EKONOMIS 59/50/38/31/27/13 Seat Th’2013 Melayani Tour Jl.Kawi I/13 smg Ph (024)83184548504071-70286647
SMG 26K 25
NeonBox500Rb/M Billboard 250Rb/M Huruf Timbul 3Rb/Cm.Mrh.70186755
70888506 BeliSglKondisi TiapHari TV AC LED LCD Monitor Laptop CPU
DBTHKN Kryw/i utk Tko Hp, Laptop& Camera,Max35th,Min SMU, Pnmpln Mnrk, Brpnglmn lbh Dutmkn, Lamaran Lsg Maju Mapan Gadged Center Jl. Sukowati18-22 Sala3 (082220434555)
SMG 26K 25
PANASAT PRBL HDBonusFilmBluray3D Dws,DLL -08122515653 Seroja II/3
CARI JAM ROLEX dll,TOKO GLORIA Pemuda 64 T.3515803/ 08122902278
BTH SGR Sopir SimB1,SMA, Max35th SiapLrKota.Lmr:SriRejekiDlmRy38
SMG 26K 25 SMG 26K 25
DIBUTUHKAN: Tenaga Administrasi Wanita,SMK/SMA,MenguasaiKomputer WS,Excell,Dll.Kirim Lamrn Ke: Jl. Industri VIII No.323-325 LIK Smg
SMG 26K 25
- ARLOJI -
PRSH.KONTRAKTOR CR: 1.Drafter/Estimator,S1 Sipil,Autocad,Htg RAB Estimasi BahanBgn 2.Pengawas Proyek D3/S1 Sipil. Krm CV ke CV MTA Jl.BukitCengkeh No.2 Bktsari Smg
SMG 26K 25
Krj Smpingan Bw Plg, Usiabbs, Kms150rb/hr,kmsbln.Ory 085764219269 PLG 26 K2
Dcr Sgr:25 llsn SMU/sdrj max 27th, u/ crew ground handling dibandara & maskapai penerbangan hub: Jl.Majapahit 369 Smg Hp. 08156571140 / 083836124174 /024-70912752 PLG 26 K6
Dbthkn:llsn SMU/Sdrj max 27thunt posisi crew maskapai pnrbgn(staff airlines,pramugara/I,ticketing,groun d cargohandling)ada training:Jl.Majapahit 369Smrg Hp.08156571140/ 02470912752
Bth:Operator Genset Bpnglmn. Gaji Jutaan.T:08122913080/ 02433046337 SMG 26K 25
CR:TUKANG POTONG Yg Pglmn Butik/ Modiste.DtgLsg:Jl.Anggrek V/3Smg SMG 26K 25
ALL N.CRV2.4 AT11Htm Pol K VKool Jok Klt Istw 260Jt T081806811717 SMG 26K 25
DCR SOPIR LuarKota Kanvas,SIM B1 Max35Th.KanguruRy 49 Smg6712605
PLG 26 K6
Dicari: 5 Marketing Lapangan u/Smg&Skitrnya.Sgt Mdh dg Penghsln 2,5jt s/d 6,5jt.Bg yg Siap Kerja Krs dtg Lsg ke SD DarulMuwahidin Lt.2 Redaksi Justice Jl.Gendong Ry 12 Sendang Mulyo Ketileng. Tlp.085290920471 / 08538530 2767 SMG 26K 25
DICARI:OPR MSN CETAK OLIVER, Pengalaman. Hub:024-70703450 SMG 26K 25
SMG 26K 25
DICR:SOPIR bs Box&Matic,mauSrbtn Lmr keJl.Tmn Majapahit Sltn AB-8 SMG 26K 25
DICARI ADMIN ,Wnt,Max30Th. LamKrm Jl.WR Supratman Kav.44 Smg Barat SMG 26K 25
DICARI:OPERATOR CETAK FOTO & Foto Grafer.Hub:Majapahit 108 Smg SMG 26K 25
HONDA MAESTRO 90 HIJAU MET,POL H Pas 37,5jt Hub. 081 390 8888 01
- CHEVROLET AVEO M/T’05 BIRU MUDA MET ISTMWA Saudara Motor,Majapahit 31 Smg Telp:024-8416333 / 0243567151 SMG 26K 25
SPIN LTZ’2013 AT,Km.8000,SptBARU Naga Jaya Motor 7604047, 7603253 SMG 26K 25
- DAIHATSU -
SMG 26K 25
HONDA ACCORD 2010 HITAM ISTIMEWA Hubungi:0819 0121 7888 SMG 26K 25
JUAL:JAZZ AT 2010,TGN1(G), SILVER Km 29rb,Ors,Trwt. 0823 2420 2788 SMG 26K 25
ALL NEW JAZZ RS MT 2013 192 JT. 081327332192 / 082220391195 SMG 26K 25
BERHADIAHUang 1 Milyar, Emas12Kg 120 Ayla & Ratusan Gadget.Hanya Di Pesta Sahabat Daihatsu, PT Astra Int’l Tbk.Daihatsu Jl.Majapahit 111-117 Smg Xenia Angs 1.6Jt Terios 1.8Jt Ayla 1Jt PU 1.2Jt.Hub: Henny: 08122924003, Yuni : 08164893124, Lia : 081326622994 SMG 26K 25
NEW DIAN SUPRIYADI 60 T.6707172 Minggu Buka . Bursa Mobil Dian 2Terios TX Elegant’08 &11 Tg1Slvr Xenia Li Sporty’10 Hitam SptBaru Xenia Li Plus’09/10 Merah100%Ors Luxio X Ultmte’10 A/T Hitam Mtlk 2TarunaCSR Efi’02&00 HitamNolSpet TarunaCSX Limited’00 Coklat Mtlk SMG 26K 25
PROMO MOBIL88 ASTRA 02476633188 G’Max Mb’10 82J; G.Max Mb’11 86J HUB: 085741896688/085740091355 SERBU BUNGA 4.5%-FREE ADMIN SMG 26K 25
NewXenia R Sporty14 Km3000, SptBr Xenia R Deluxe’2012,Putih,128jt Terios TS’08 MT Pol H,Tangan I Naga Jaya Motor 7604047, 7603253
NEW JAZZ RS AT 12 Putih Antik H Pjk Baru Tg 1 - 91003747 SMG 26K 25
SALE!!Brio DP 30Jtan Angs 2jtan& Mobilio 30Jtan.T.0812 2925 0530 SMG 26K 25
JUAL:H.MAESTRO 92 POL H, Warna Maron. Hub:08179550100 SMG 26K 25
HONDA ODISSEY ‘2001,Kondisi Original V6;88Jt.Hub: 081311665490 SMG 26K 25
- HYUNDAI HYUNDAI i20 MT 2011 PJK PNJG, OperKrdt 60Jt.Hub:0857 2771 6363 SMG 26K 25
H-1 2.4 A/T’08 9SEAT FullOpt 4TV HartonoMtr,Sriwijaya 20:70787775 SMG 26K 25
- ISUZU PROMO MOBIL88 ASTRA 02476633188 Elf Prona Microbus’11 168Jt HUB:085741896688/085740091355 SERBU BUNGA 4.5%-FREE ADMIN SMG 26K 25
HI-GRADE’98 73jt,An.Sdr.Jatisari Asabri C1/20 MjnSMG. 081575143511 SMG 26K 25
SMG 26K 25
XENIA Xi Sporty MT’11Hitam Antik Hub:Sriwijaya 16 Smg T.70139913
PANTHER LV’08 HITAM 100% SptBaru SdrMtrDr.Cipto88: 3567151-8416333
SMG 26K 25
GRAN MAX 1.3 PU ‘08 ( H ) TGN.I, Terawat, 57 Jt. 08 222 01 222 88 SMG 26K 25
GRAND MAXBV’2010 AC(H)1THN.69JT Bisa Kredit. Hub: O812 2523 8679
SMG 26K 25
JUAL CPT:ELF HD 2011,12 BAK/ DUMP Engkel’11. Hub:Dr.Wahidin 179 Smg SMG 26K 25
- KIA -
SMG 26K 25
PRMO G.PickUp Dp6jtn,Xenia Dp12jt Ayla ang1jtn.PlgMrh! 085726987996 SMG 26K 25
JUAL GRAN MAX PU 1.3 Th 2010, AC, Biru,Plat H,64Jt. T:081325629145 SMG 26K 25
SPORTAGE PLATINUM A/T’13 SILVER HartonoMtr,Sriwijaya 20: 70787775 SMG 26K 25
ALL NEW PICANTO MT 11 Pth H Tg 1 Pjk Baru antik Km 19rb 91003747 SMG 26K 25
Rabu Wage, 26 November 2014
Buruh Dutatex Ancam Mogok Massal KAJEN- Mediasi tripartit (tiga pihak) yang membahas pemutusan hubungan kerja (PHK) di PT Dutatez Kabupaten Pekalongan di Dinas Sosial Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Dinsos Nakertrans), Selasa (25/11), kembali mengalami jalan buntu. DPC SPN Kabupaten Pekalongan pun menginstruksikan aksi mogok massal di perusahaan tekstil tersebut dan mengancam akan menggelar aksi besar-besaran di Kabupaten Pekalongan. Ketua DPC SPN Kabupaten Pekalongan, Ali Sholeh menyatakan, mediasi kemarin merupakan yang ketiga kalinya dilakukan dan tetap tidak membuahkan hasil. Akibat tidak ada titik temu, pihaknya mengupayakan agar pekerja di PT Dutatex melakukan mogok kerja. “Kawan-kawan tetap menuntut agar dipekerjakan kembali, namun tidak ada titik temu,” ujarnya. Dikatakan, persoalan yang ada tidak hanya mediasi PHK tersebut, namun DPC SPN Kabupaten Pekalongan juga sudah melaporkan jika upah di Dutatex hanya Rp 250 ribu perbulan. “Ini juga menjadi keprihatinan kita, sebab disaat semua pihak mengupayakan
tuk kembali memasukkan lamaran pekerjaan di perusahaan itu, namun kewenangan untuk menerima atau menolak mereka sebagai pekerja ada pada perusahaan. “Dalam menerima pekerja, kami tidak bisa mendapat ancaman atau tekanan dari pihak manapun. Itu ada pada perusahaan kewenangannya. Bagi mereka yang kontraknya habis dan tidak diperpanjang, maka akan mendapat-
kan tali asih,” terang dia. Disinggung soal upah yang dinilai masih dibawah UMK, Imam enggan memberikan keterangan lebih rinci. Menurutnya, fokus persoalan dalam mediasi itu adalah soal PHK. “Jika ada aduan, silahkan disampaikan kepada dinas terkait. Untuk rencana aksi mogok kerja, kami hargai sebagai hak pekerja,” ujarnya. ■ haw-Tj
agar upah sesuai dengan UMK, namun masih ada yang jauh dari itu. Kami akan menggalang aksi longmarch besar-besaran dengan melibatkan DPD SPN Jawa Tengah. Rencananya nanti malam akan kami rapatkan. Dan rapat akbar di Semarang pada Jumat mendatang atas rencana aksi di Kabupaten Pekalongan ini,” tandasnya. ■ Kontrak Habis Ketua Apindo Kabupaten Pekalongan, Imam Ismanto menyatakan, sebanyak 25 pekerja di PT Dutatex bukan di PHK, namun masa kontraknya sudah habis pada Juli 2014. Pihak perusahaan membuka kesempatan kepada mereka un-
BERI INSTRUKSI : Ketua DPC SPN Kabupaten Pekalongan, Ali Sholeh (memakai tas punggung), memberikan intruksi kepada massa buruh yang hadir dalam sidang mediasi di Dinsos Nakertrans, kemarin siang.■ Foto : Hadi Waluyo-Tj
Disdukcapil Belum Bisa Cetak E-KTP KAJEN- Akibat dua Security Administration Management (SAM) pada alat percetakan KTP elektronik (e-ktp) terkunci, Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Pekalongan belum bisa melakukan uji coba alat tersebut. Dua SAM itu dikirim kembali ke Dirjen Kependudukan dan Catatan Sipil di Jakarta agar bisa diperbaiki. Sekretaris Disdukcapil, Bambang Supriyadi, Selasa (25/11), menerangkan, meskipun uji coba percetakan KTP elektronik belum bisa dilakukan, namun proses perekaman di tingkat ke-
camatan masih terus berlangsung. Pihaknya mengharapkan, masyarakat yang belum melakukan perekaman segera melakukannya, sehingga saat alat percetakan siap digunakan, maka Disdukcapil tinggal melakukan percetakan. “Kami sudah membentuk tim dengan melibatkan pegawai kecamatan untuk melakukan jemput bola bagi masyarakat yang belum melakukan perekaman KTP elektronik,” ujarnya. Diterangkan, kuota KTP elektronik di Kabupaten Pekalongan sebanyak 686.895 jiwa. Hingga 31 Oktober 2014, ma-
FUTURA DX’2008 MERAH BTL2 ISTMWA Karimun M/T’2001 Silver Istimewa SdrMtrDr.Cipto88: 3567151-8416333 SMG 26K 25
SWIFT’09 GT II HITAM,AN PEMBELI KARIMUN’10 GX~MT, SlvrMet, Btl2Bgs Naga Jaya Motor 7604047, 7603253
- MAZDA MAZDA BIANTE THN 13,AB TNG1 DR BARU,PUTIH,PJK BARU GRESS,SPT BARU. HUB: 081328295438
SMG 26K 25
MOBIL PRIMA SETERANSERUT: 3521481 Swift ST M/T’2011 Hitam Istimewa SMG 26K 25
SMG 26K 25
JL:Intrplay 95,AC,CD,VR15, MsnBgs 29.5jt.NgesrepBrt 4/15, 70232302 SMG 26K 25
MOBIL PRIMA SETERANSERUT: 3521481 VX-I (ERTIGA)‘13/14 Putih,AC Dbl SMG 26K 25
PT.AUTO PLAZAJl.A.Yani T8314467 G.Vitara JLX AT’08 Silver Istw PLG 26 K2
- TIMOR -
syarakat yang sudah melakukan perekaman sebanyak 549.955 jiwa, sedangkan yang belum melakukan perekaman mencapai 136.940 jiwa. “Dari total yang sudah melakukan perekaman itu, yang sudah jadi KTP elektroniknya sekitar 90 persen,” terang Bambang. Dikatakan, perekaman KTP elektronik penting sebagai syarat dikeluarkannya surat sementara keterangan pengganti KTP elektronik. Surat keterangan itu pun bisa berfungsi sebagai KTP elektronik hingga KTP elektronik asli keluar atau dicetak. ■ haw-Tj
SMG 26K 25
SMG 26K 25
VIOS E’04-05 Silver,Plat AA,TgnI Msn&Int Ori,Irit,AC.08122931330 SMG 26K 25
BU CEPAT INNOVA V’10 Solar, Mulus Km 107,Nego,Tgn1. T:082138206910 INOVA G’08 MATIC,BENSIN, SLVR, IST Bs Kredit DP8Jt/Ng-08164245050 SMG 26K 25
BU:All New Corolla SEG ‘96 Grey Hub:70438181
- TOYOTA -
JL BU CPT MERCY C230’97 ISTW SKL Jl.Pekunden Timur 3908122800432 SMG 26K 25
C280 ‘2009 TGN I,Km.27Rb,SptBaru Naga Jaya Motor,7604047, 7603253 SMG 26K 25
- MITSUBISHI PROMO MOBIL88 ASTRA 02476633188 L300 Box Alm’10/11 110Jt/115Jt HUB:085741896688/ 085740091355 SERBU BUNGA 4.5%-FREE ADMIN SMG 26K 25
DIJUAL TRUCK COLT DIESEL Th’2004 135 PS, Kond Istimewa, Bukan Ex. Pasir/Material Hub. 0856 325 1946 SMG 26K 25
LANCER SL’82 Power Stering 21Jt Jl.Jeruk 5/13.Tlp:081229228080 SMG 26K 25
- NISSAN XTRAIL’2010 Mnl,AUTECH,Slvr, Tg I KingsRoad K2’04 Htm,Btl2AntikSkl Serena’05 HWS Htm,H, Tg1, TDP 15jt Naga Jaya Motor, 7604047, 7603253 SMG 26K 25
SERENA HWS’12 SILVER 3TV ISTIMWA X-Trail 2.5 ST A/T Th’2010 Hitam HartonoMtr,Sriwijaya 20: 70787775 SMG 26K 25
GRAND LIVINA 1.5 XV’08 (H) ISTW Jl.Lamper Tengah 9/18 T.70110877 SMG 26K 25
PT.AUTO PLAZAJl.A.Yani T8314467 G.Livina SV MT’12 Putih Istw X-Trail XT AT’09 Abu-Abu Istw PLG 26 K3
INOVA G AT’10,Hitam Tgn I.(G) No Pilihan. Hp: 0818246898 175jtNego PLG 26 K2
GrandNew INNOVA G DSL MT’11 GREY Innova G Lux M/T’11 Bensin Hitam Innova V M/T’09 Hitam 100% SptBr Innova E Diesel M/T’2008 Silver Rush G M/T’11 Hitam 100% SptBaru All New Avanza G’12 Hitam Istmwa All New Avanza G’11 Silver Istw Avanza G’10,11 Hitam 100%SptBaru All New Corolla’00 Hijau Istmewa SdrMtrMjapahit31: 8416333-3567151 SMG 26K 25
NEW DIAN SUPRIYADI 60 T.6707172 Minggu Buka. Bursa Mobil Dian KijangLGX 1.8Efi’03 Silver Mulus KijangLSX 1.8Efi’03 FullVar Istw KijangKrista Efi1.8’00/01 Tg1Mls Kijang Grand Extra ‘95 Istimewa Innova G’10 Silver Mulus SptBaru Altis G’01/02 Silver Tgn1 Antik NewSoluna GLI’02 Silver Tgn1 DrBr GreatCorolla SEG’92,’95 SlverAntik SMG 26K 25
G.INNOVA V’12AT DSL,Pth,Top Kond Innova V Lux’12 Htm,AT,Tg I, Istw Fortuner’11 Bnsn Hitam, Btl2 Bagus Camry’2008 V AT,Hitam Innova’2010 G MT Kijang SGX’97 Super Antik,Tgn I Naga Jaya Motor, 7604047,7603253 SMG 26K 25
PROMO MOBIL88 ASTRA 02476633188 New Innova E/G’11 160J/180J New Avanza G’11 Htm/Slv 135Jt Avanza G’10/11 Muali 118J Credit Innova E’09 136J; Innova E/G’11 HUB: 085741896688/ 085740091355 SERBU BUNGA 4.5%-FREE ADMIN SMG 26K 25
SMG 26K 25
FORTUNER DIESEL~G AT’09(H) HITAM-Terawat,Sgt Istw 081 2284 9099
DIAN MOTOR Jl.GAJAH 26A, SMG 2 APV’08’11(GL) SilverStne & Hitam Splash’10 MT Coklat Mtl, istw Swift’08 (GT),FullVar AT 2 Estillo’08’12 Ungu & Putih, MT Aerio’03 Hitam MT, istw Katana’95 (GX) FullVar Semua Merk Ada Disini..!! SMG 26K 25
PROMO MOBIL88 ASTRA 02476633188 Apv Sgx’11 115Jt;Futura Pu’10 63 HUB:085741896688/ 085740091355 SERBU BUNGA 4.5%-FREE ADMIN SMG 26K 25
Katana GX’00 An.Sndri Tgn1, Simpnan,Mesin,Body100%Btl2 SuperIstw Skl Spt Baru.Hub: dr.Ani Permh SrondolAsri Blok F.5 Srondol Smg SMG 26K 25
JUAL:JIMNY JANGKRIK Modif Off Road, D Brake,Roll Bar, Safety Belt,Komodo. Hub: 0812 2837 2591 SMG 26K 25
MOBIL PRIMA SETERANSERUT: 3521481 Alphard 2.4 ASG’05 Hitam Istimwa Camry V A/T’2008 Silver 200Jt Innova G Dsl’06 (B) Silver 148Jt SMG 26K 25
SMG 26K 25
INNOVA G DIESEL 2009 SILVER, ISTW 172Jt- 081290882524/024 70167718 SMG 26K 25
INNOVA G A/T’06 DSL,HTM,ORS, ISTW Ganesha Mukti Utr I/35470106220
SMG 26K 25
NewRush s TRD Mnl(Htm/Pth) 100%Br BsTT,Disc.Max,Serius 085740560288 SMG 26K 25
SMG 26K 25
DIJUAL: 5 Velg Racing Callenger+ 4 Ban 31 Baru Harga 8Jt:6703044 SMG 26K 25
ALAT IRIT BBM 30%+ TNG 35% 150RB +Pasang Grs 1th. Hub:081805978082 SMG 26K 25
SMG 26K 25
AVANZA G’10 SILVR MET,TGN I, ISTW Hub.70157314/ 08164887646 Bs Krdt SMG 26K 25
T.KIJANG SGX’97 H,AN SDR, ORI, Spr Istw,Terawat 78jt Ng T.7030 1253 SMG 26K 25
KIJANG LGX DSL’99. KRISTA BSN’04 Bisa Kredit. Hub:081393531956 SMG 26K 25
DJUAL CEPAT Mbl INNOVA’10 Type V Brg Istw,Hrg Nego. T:088215393356 - VW -
PENGOBATAN ALTERNATIF IBU HARINI Mengobati Sgl Mcm Pnyakit yg tdk Sembuh2. 08156528715/ 024-76725648 SMG 26K 25
AMBEIEN HERNIA Mata Prostat, 1x Berobat Sembuh Total Dgn Ramuan SIN-SHE.T:024-70182655/ 70589395 SMG 26K 25
NY.SRIWULAN SpcE.Dini,Kprks, Impt Amb,Kep,Vrig.Satrio Wibowo II/24 T:085290371019 NoSMS,Tnp Asisten SMG 26K 25
ANDA LELAH LETIH.PIJAT & THERAPI Aja. Hub: Hany, 0821 3477 5646 SMG 26K 25
PIJET TERAPIKURANG BERGAIRAH, Lemah Syahwat,ED:Erma, 081542566754 SMG 26K 25
SMG 26K 25
NEW MASSAGE RILEX JAVA & CHAINES Hub : 085 643 222 397 SMG 26K 25
KERJA SAMA RUKO Ls.80m2 Hadap Arteri Tnh Mas,Truck OK. T.70168188 SMG 26K 25
BELI RMH BARU DIJUAL LAGI UNTUNG 50jt. Hub.08122871112 / 29E3C58B SMG 26K 25
PIJAT BP CATUR 085290500857 Pasti Sembuh,Panggilan ! SMG 26K 25
DINA MASSAGE 20TH,SABAR, CANTIK, Lembut. Hub: 085 740 347 646. SMG 26K 25
PIJAT URUT OIL BULUS Untuk Terapy Vitalitas.7 E 6 1 4 5 5 B SMG 26K 25
ANDA MAU MASSAGE N RELAX Call Aja Cici 081 22800 6575 SMG 26K 25
NEW BODY MASAGE Tnga Cntik.Rmh & Sbr.Call:Aurel0878 3111 7552
SMG 26K 25
RUSH S MT’13/12 Silver Sgt Istw Alphard’07 ASG FOption T70139913
KUDUS- Guna mendukung peningkatan pelayanan bidang kesehatan, Bupati Kudus H Musthofa memproyeksikan seluruh puskesmas yang ada bisa menjadi rumah sakit satelit. Dengan demikian, warga yang sakit tidak perlu harus langsung ke rumah sakit karena fasilitas layanan kesehatan di puskesmas sudah memadai. ”Saya ingin menjadikan seluruh puskesmas menjadi rumah sakit satelit. Kalau memang butuh ada perda sebagai landasan hukum, kami siap untuk membuatnya,” kata bupati, Selasa (25/11) kemarin. Dikatakan, saat ini rasio pelayanan pasien yang ditangani di RS masih cukup tinggi yakni mencapai 80 persen. Ke depan, rasio tersebut harus diturunkan sehingga warga yang sakit bisa sembuh dengan hanya di layani di puskesmas. ”Dari 19 puskesmas di Kudus, saat ini baru 9 unit puskesmas yang melayani rawat inap. Ke depan, tentunya semua puskesmas harus bisa melayani rawat inap,” tandasnya. Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten (DKK) Kudus Maryata menambahkan, jumlah dokter di Kabupaten Kudus hanya 78 orang.Dari puluhan dokter tersebut, kata dia, sebanyak tiga orang dokter menjadi pegawai struktural di DKK, 10 orang di Puskesmas dan 65 orang sebagai pegawai fungsional. ■ tom-Tj
BODY MASSAGE+ REFLEXI, TenagaPria utk Pria& Wnt.Rezza 024-70947476
SMG 26K 25
TINGKATKAN Potensi Anda dgn Krss Offc,Englsh,AutoCAD, MYOB, DsgGrfs Alfabank Kelud Raya 19 T:8310002 SMG 26K 25
BREVET PAJAK AB Mulai 27 Nov ‘14 Tax TrainingCenter T:3518247 Jl. Cokroaminoto 6 Tugumuda-Psrbulu SMG 26K 25
PRIVAT Toefl/Conv U/Mhswa &Krywn Target 2 Bln Bisa. 089622201476 SMG 26K 25
EXPRESS ENGLISH GTM27jam BsBicara ToeicToefl.70901459/ 085740855513 SMG 26K 25
SMG 26K 25
MYTA MASSAGE EXCLUSIVE Bugar N Cantik.Hub: 081 228 620 602 SMG 26K 25
CLARA MASSAGE RAMAH,SABAR, CANTIK Dan Profesional.Hub: 081229519666 SMG 26K 25
GRAHAVIT SALON ,SHIATSU, REFLEKSI Ruko Mataram Plaza B5, Ph:3560053 SMG 26K 25
EXIST Spa&Massage,RkJurnatan A17 (Bubaan) SmpngCIMB Niaga3545618 SMG 26K 25
ELIS MANADO MASSAGE TERAPI EJK Dini,Ramah. 081.575.840.208 SMG 26K 25
POLO’2012 AT HITAM,H,TGN I SptBr Naga Jaya Motor, 7604047, 7603253
NEW ESCOT MSSG (JAVA AND CHINA) Hub: 081 2155 777 40 SMG 26K 25
MASSAGE TERAPI IMPOTENSI & Ejakulasi Dini Hub:Windha 082221218977 SMG 26K 25
LULUR / TERAPI Jeng Retno Hp: 081 904 450 256
SMG 26K 25
FORTUNER VNt 12 MANUAL AD TGN1, WRN GREY KM 20RB ASLI,SPT BARU. HUB : 0811266868
SMG 26K 25
SIMOEH CAR LEATHER, 1 HARI JADI Cover Jok, Doortrim, Karpet Dsr,Plafon,Stir.T:(024)7603207, 70855111
FORTUNER’12/13 DSL AT,SLVR, F.VAR Tgn I,Sgt Istw Hub. 081215727289
SMG 26K 25
SMG 26K 25
CVR JOK dr650 HID dr600(Grs 1Th) VarLkp:Inv,Ftnr,Avz,Lvna,Mirage, Etios.MJVar,Mjpahit 37276725987
SMG 26K 25
INNOVA V LUX DSL AT’11 HTM ISTW New Vios G M/T’2010 Hitam Trawat Camry 2.4 G A/T’2010 Silver Istw HartonoMtr,Sriwijaya 20: 70787775 JUAL MRH KRDTHUB: WAHIDIN 119 Inova Dsl’06,Krista’03, Avanza’07 Altis G’04’01,Yaris’2012 Pol.H
SMG 26K 25
INNOVA V MATIC DSL’10/09.Kjg Bsn MdlLGX’00.PekundenTmr3970107929
SMG 26K 25
- SUZUKI -
Lampu HID”VORCH Germany” Grs 1 Thn, Tembus Hujan & Fokus Distributor Resmi : 089959 22731
SMG 26K 25
LGX DIESEL ‘02 SILVER,TGN.I, ISTW Labuhan I/15 Smg 0821 3359 1188
Puskesmas Diproyeksikan Jadi RS Satelit
SMG 26K 25
SMG 26K 25
DJL T.ALPHARD TIPE S,WARNA HITAM Kond OffTheRoad Hub.0856 3251946
BLORA– Aktivis Hizbut Tahrir Indonesia (HTI) Kabupaten Blora, Selasa (25/11) mendatangi gedung Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) untuk tetap menyampaikan aksi penolakan kenaikan harga bahan bakar minyak, karena manilai kebijakan pemerintah adalah perbuatan zalim. Saat beraudiensi, dengan tegas mereka beberapa kali menyuarakan perkataan zalim di hadapan pimpinan dan sejumlah anggota DPRD, yang intinya menyebut zalim terhadap peme-rintahan Jokowi yang telah menaikkan harga BBM seenaknya. Anggota FPDIP DPRD Blora, Lina Hartini yang menemui para aktivis mengatakan, kenaikan harga BBM tentu diputuskan melalui pertimbangan yang matang, antara lain dengan memperhatikan penggunaan data-data sebagai rujukan pengurangan subsidi BBM. Sebab, kata dia, data tersebut bisa jadi berbeda dengan data yang disampaikan HTI yang menolak kenaikan harga BBM. Meski tidak sependapat dengan pendapat aktivis HTI, dia menyatakan terima kasih atas masukan yang disampaikan. Dalam audiensi itu, HTI Blora yang dipimpin Ustad Puji Widodo menyuarakan penolakan kenaikan harga BBM, seperti diungkapkan di hadapan Ketua DPRD H Bambang Susilo. Menurut mereka kebijakan tersebut keliru dan membebani rakyat. HTI lalu menawarkan solusi agar BBM tidak naik. Solusi tersebut di antaranya penghematan APBN, moratorium pembayaran hutan negara, menghentikan kontrak karya yang merugikan negara dan penguatan Pertamina. ■ K9-Tj
TELATBULAN Cpt,Aman,Akrt, Tuntas, (Aws Wnt Hml) Hub: 085726925934 024-74001568, 087832125700 Tmbh Trpi/Herbl Dinkes44620Brt0381104
INOVA’G DIESEL’07AKH,(H), SgtIstw FOrs,FVar,KmSdkt,Tg1. 0811296560
SMG 26K 25
- MERCEDEZ -
Bambang Supriyadi
AVANZA G 2005 Silver Orisnl.Jl. PedurunganTgh V A/1 (02470151700)
SMG 26K 25
TIMOR DOHC 97 H, SILVER,FULL VAR BUKAN Ex Taxi.Hub:0822 2553 2563
Foto : haw
HTI Blora Nilai Pemerintah Zalim
DJUAL RMH BARU CANDI PRAMBANAN LT/LB.120/50 Rp.425jt; Ruko 2Lt di Jln Raya Gatot Subroto Bs Utk Indo/Alfamart LT.16x14, LB.16x11 Hub. 081 2287 1112 / Pin 29E3C58B SMG 26K 25
Jln Besar/Bgs/ Murah/ 08164892080 Rk USM SukarnoHata T75/B92=1M Rk SiliwangiSquare T230/B480=5M Rk ARSaleh=800jt/Rk Wolter=450jt SMG 26K 25
PRM GRAHA Permata Bangetayu T.36 Prm Graha Permata TlogoMulyo T45 Hub:024-70173379 / 081326773334 SMG 26K 25
Rumah Exclsv Murah Di Banyumanik Type.45/81 2Unit 100m Dr JlnRaya Bns AC:085641612400/ 089625315077 SMG 26K 25
TANAH &BANGUNAN Cck U/Ush 708m2 /200m2 Lok.Jl.Protokol, Jl.Walisongo Km9 Nego Hub: 085 640 399 191 SMG 26K 25
GRATIS KPR Dan Pajak,DP Rendah Tipe.40/90,Di Jangli 275Jt Nego Hub:024-70707767 SMG 26K 25
RMH INDEN Di Gedawang Banyumanik Type40/123m Lokasi Strategis Hny 285Jt Saja: 085226086506/ 70685387 SMG 26K 25
BU RMH BARU Type 70/239m2 dkt Rusun UNNES( 100mtr) Sekaran Harga Nego. Hub:085600030463
SMG 26K 25
DIJUAL/DIKONT Rmh Dua Menit Dari JavaMall Cocok U/Kntor/RmhTangga Full Fas,Garasi Besar: 8455847 SMG 26K 25
RMH Murah Area Jatingaleh, Mnmlis Desain Bebas,KPR 100% ACC. Hub: 082227758422 / 085713682424
SMG 26K 25
SMG 26K 25
RMH HM TP Madukoro III/187 Smg, LT331m2/LB308+48m. T:087832330708 SMG 26K 25
JUAL RMH LUAS TNH 410m Ls Bangunan 160m,Dkt Unnes.02470677716 SMG 26K 25
JL/SW MRH 3RUKO BARU3LT S.Parman & T.Pelajar(4Unit) T081805928566 SMG 26K 25
Rmh HM LB.404 LB.330,2Lt, Suratmo 145 Manyaran.Hub: 0811116660 SMG 26K 25
JUAL:RUKO PREMIUM JL.SOMPOK BARU HM, 3 Lt. Hub: (024) 70200900 SMG 26K 25
DJL RMH KAPAS TMR VII G.1051,LT/ LB.120,PLN,PAM Hub.081 2281 4179 SMG 26K 25
DIKONTRAKN:TOKO Jl.TlogosariRaya I/77.T:024-70605202/ 082265881122 SMG 26K 25
SEWA RUKO 3LT HDP ARTERI TNH MAS Bbs Banjir,Truck OK. T.70168188 SMG 26K 25
SMG 26K 25
GEDUNG JL.MATARAM,HM, 3 Lt,Cck U/ Bank/Showroom. Hub:081 57777 300 SMG 26K 25
R MEWH Ltb240m.1,5M ,Lt306m Lb100m 1,2M,Dkt SD Al Azhar. 08179503935 SMG 26K 25
RUMAH HM 100%BARU LT/LB:128/120 Patemon UNNESS Smg -081390880005 SMG 26K 25
RMH JL.KARANGGENENG SELATAN 6.A LT.250/LB60 T.3519382/ 0818299300 SMG 26K 25
DJl.Rmh Tp.42,L.Tnh 85 Prm Dinar Mas&Ada Tp Lbh Besar 081228155361 SMG 26K 25
DIJUAL RMH HM DiPedurungan T.60/100,DiBanyumanik T36/72: 70519935 SMG 26K 25
RUKO HM LT/LB:130m/180m. Jl.Banaran Raya UNNES Smg 081390880005 SMG 26K 25
SMG 26K 25
SMG 26K 25
RMH HM LT286m/LB150m. Jl.JatiRaya Utama II/5 Bymanik 081390880005
SMG 26K 25
Rumah Ngesrep Lt.240 Harga 950Jt Rumah Tembalang Lt.360:70195656
GOLDENPAVILIUN PUDAK PAYUNG Damai:70929494,T36s/d60.Pgr Jl.Pramuka,ViewPgng.Minimalis,Excl Disc.Hrg,Suku Bunga,UM,Souvenir
SMG 26K 25
RMH HM SINGA UTR LT.115m, Lb.90m 2200W,3KT,1KM.550Jt. 085713784343
RMH HM LT.210m2 LB.180m2,Sgt Str ategis,Hoek,Full KyJati.Perum Wahyu Utomo-Ngalian085646444777.TP
SMG 26K 25
AC MOBIL ANDA TIDAK DINGIN? BAU? Dg TeknologiKomputer AC Mbl Anda Dijamin Dingin Maximal. “Bengkel Binaan Astra” Spesialis AC Mobil Majapahit160 SmpgTOLGayam6703009 SoekarnoHatta50 Arteri Tlogosari (6725757)Sukun58 Bymanik:7460358 PerintisKemerdekaan 80 PdkPayung (7478026 ) Jl.Barito No.9 (8448119)
RUMAH DiTembalang DP Suka2 Type. 40/90 Hnya 275Jt.T:02470702754
SMG 26K 25
BU:RMH HM BARU SIAP HUNI di SMG Indah.Fas Kmplt. Hub:089613499763 SMG 26K 25
JlRmh GARDENIA B3/10,LT120, LB100 PAM,3300W,2KT,1AC081 2281 4179 SMG 26K 25
JUAL CPT TP,TANAH HM 831m2,dktUnnes/Indomrt,Kompleks kos2an,Mobil Bs Msk Hub: 08122803219 PLG 26 K3
DIJUAL TANAH Sayung KM18,Lt 2.2 HA,Kanan jalan dr arah Smg, Lebar Depan 40 mtr.Cocok untuk Pabrik Hubungi: 0811 278 315 SMG 26K 25
TANAH,HM 7.500m2 Mijen, Lokasi di Dalam Lingkungan Perumahan 375Rb/m Nego Hub:085 640 399 191 SMG 26K 25
JUAL KAV di GOMBEL DPT VIEW KOTA 200Jtan. Hub.08122871112/ 29E3C58B SMG 26K 25
DJL TNH Jl.Pedurungan Kidul Gg.4 531m2. 081390078889,02470978889 SMG 26K 25
JUAL TANAH Ls:190m2,Sawunggaling Sgr BU:024-50382852/02470702860 SMG 26K 25
KAVLING HM Uk.8x17,5, Sinar Waluyo,Hub:08122911882 SMG 26K 25
TNH HM PrmGriyaRaharjaSupriyadi 236m2 Lbr15m 365Jt Hub:7010 4848 SMG 26K 25
Rabu Wage, 26 November 2014
■ Kasus Guru Aniaya Murid
Wabup Datangi SMKN 1 Sambirejo SRAGEN- Kasus pemukulan guru terhadap lima siswa SMK Negeri 1 Sambirejo, mendapat perhatian Wakil Bupati Sragen Daryanto. Daryanto langsung mendatangi sekolah, untuk menyelesaikan kasus tersebut, Selasa (25/11). Menurut Daryanto, apabila masalah tersebut tak diselesaikan di lingkungan sekolah, banyak guru akan masuk penjara. Daryanto mengatakan, terkait hal itu, pihaknya telah me-
manggil semua pihak untuk menjernihkan persoalan agar tak dicampuri pihak ketiga. Selain mendatangi para siswa, guru juga pihak yang terkait untuk menyelesaikan per-
soalan tersebut dengan kekeluargaan. Masalah di SMK Negeri 1 Sambirejo, lebih baik diselesaikan ditingkat sekolah. Karena tindakan guru tersebut diyakini tak berniat melakukan kekerasan, melainkan bermaksud menertibkan siswanya. ‘’Kecuali, kasus itu terjadi di luar sekolah, silakan untuk melaporkan ke polisi. Yang dilakukan guru bersangkutan mungkin tak baik, namun, sangat tidak arif
apabila persoalan di lingkungan sekolah sampai dibawa ke ranah hukum. Sebab, akan berpengaruh buruk bagi dunia pendidikan dan tentu banyak guru akan masuk penjara,” ujar Wabup Daryanto. ■ Belum Dilaporkan ‘’Dengan pertemuan di SMKN 1 Sambirejo ini, para siswa maupun guru, juga sudah tak trauma. Bahkan, besok (Rabu (26/11, hari ini -red), para siswa yang kena
pukul, sudah masuk seperti biasa,” jelas Daryanto. Kapolres Sragen AKBP Dwi Tunggal Jaladri mengatakan, secara resmi persoalan itu belum masuk ke ranah hukum. Kepolisian mengupayakan persoalan itu diselesaikan secara kekeluargaa. Karena kepolisian belum mendapat laporan secara resmi dari para korban. “Apabila persoalan itu, masih bisa diselesaikan
secara kekeluargaan, bisa islah. Tapi, apabila korban melapor ke polisi, petugas akan menindaklanjutinya,” jelas AKBP Jaladri. Seperti pernah diberitakan sebelumnya, lima siswa SMK Negeri Sambirejo, dipukul kepalanya oleh bu guru AS dengan hak sepatu yang dipakinya. Tiga dari lima siswa itu, kepalanya bocor dan harus dijahit di rumah sakit.■ K25-Tj
Semin Tewas Gantung Diri WONOGIRI- Semin (60) warga Lingkungan Jurug Kelurahan Pokoh Kidul Kecamatan Wonogiri Kota, ditemukan tewas gantung diri di blandar teras rumah milik kakaknya yang bernama Kadiman (70) penduduk Dusun Pucungan RT3 RWVII Desa Gedong Kecamatan Ngadirojo, Wonogiri, Selasa(25/11). Korban menggantung menggunakan selendang. ‘’Peristiwa tersebut kalipertama diketahui oleh Kadiman, si pemilik rumah. Memang sudah empat bulan terakhir ini korban berada di rumah Kadiman. Sedang istri korban berada di rumahnya di Jurug,Pokoh Kidul,’’ kata Camat Ngadirojo Agus Hendardi. Menurut informasi yang didapat Agus Henradi, korban nekat melakukan itu karena depresi. ■ Pm-Tj
Raskin Belum Turun WONOGIRI– Sebanyak 70.569 warga miskin yang biasanya mendapatkan beras dengan harga murah, kini tidak perlu lagi banyak berharap, karena sampai saat ini Kantor Ketahanan pangan (KKP) Wonogiri belum mendapatkan petunjuk dari pusat, padahal bulan November sudah nyaris habis. ‘’Sampai saat ini kami belum mendapatkan informasi apapun dari pusat, terkait pemberian beras untuk keluarga miskin (raskin) ke 13 dan 14, yang seharusnya diterimakan di bulan November dan Desember,’’ kata Stefanus Pranowo Kepala KKP Wonogiri, Selasa (25/11). Dijelaskan, jatah raskin bulan November dan Desember 2014 telah diterimakan di bulan Maret dan April lalu. Biasanya di penghujung tahun ada pemberian raskin ke-13 dan ke-14. Tapi sampai saat ini belum ada kabar apapun dari pusat. ‘’Jika nantinya memang tak ada lagi jatah di kedua bulan itu, brarti baru kali ini terjadi selama ada raskin. Sebab tahun-tahun sebelumnya selama setahun berjalan belum pernah ada kekosongan penjatahan raskin. Bahkan, seringkali dalam satu tahun diberikan 13 hingga 14 kali,’’ katanya. Menurut data di KKP, masih kata Pranowo, ada sebanyak 70.569 warga miskin atau disebut rumah tangga sasaran penerima manfaat (RTS-PM) di Wonogiri yang menerima beras murah dari pemerintah. Dalam satu bulan, setiap RTS-PM mendapatkan jatah 15 kilogram. ■ Pm-Tj
BOCAH NELAYAN : Seorang bocah bermain di dekat kapal nelayan yang ditambatkan di dekat muara Dukuhseti, Kabupaten Pati. Pembagian Kartu Bahan Bakar Minyak (BBM) Nelayan untuk wilayah Pati masih akan bertambah. Diperkirakan masih ada ribuan nelayan yang belum kebagian sehingga akan diberikan menyusul. ■ Foto : M Noor Efendi/SMNetwork
Pertamina Programkan Matoa Masuk Sekolah BLORA– Sejumlah sekolah di Blora mendapat perhatian dari PT Pertamina EP Asset 4 Field Cepu dengan menanam ribuan pohon matoa. Penanaman dilakukan di lima lingkungan sekolah di Blora, salah satunya adalah halaman dan lahan lingkungan SMA Negeri 1 Blora. Humas PT Pertamina EP Asset 4 Field Cepu Aulia Arbiani, Selasa (25/11) menanam secara simbolis pohon buah khas Papua di halaman depan sekolah favorit di
Blora tersebut. Aulia didampingi Kepala Sekolah SMAN 1 Blora Sudarmanto, guru, tamu undangan dan siswa. ‘’Program kali ini, kami menyerahkan bantuan 2.000 pohon matoa di SMAN 1 Blora ini, semoga kelak bermanfaat,’’ katanya saat menanam simbolis di halaman sekolah yang kini sedang dalam tahap renovasi itu. Selain di Blora, lanjutnya, program yang sama juga dilakukan di SMAN 1 Jepon dan di sekolah
lain di Kecamatan Jiken dan Sambong, yakni sebagai sumbangsih perusahaan tempatnya bekerja di wilayah kerja Pertamina, karena sebelumnya acara itu juga dilakukan di Bojonegoro, dan nanti disusul di Tuban, Jawa Timur. ■ Diklat Jurnalistik Selain menanam bersama, pihaknya juga memberikan diklat jurnalistik untuk para siswa di sekolah yang dia datangi. Para siswa diajak untuk gemar
menulis. Tulisan tentang pohon yang ditanam itu, akan dilombakan dengan jadiah jutaan rupiah. Kepala SMAN 1 Blora Sudarmanto mengatakan, setelah ini pihaknya akan membagikan 2.000 bibit pohon matoa di lingkungan sekolah, para guru, karyawan dan seluruh murid, karena tidak mungkin semusnya ditanam di sekolahnya. “Setiap satu orang menerima satu bibit pohon dan pupuk, kami akan rawat dengan baik,” katanya. ■ K9-Tj
Anak-Anak TK Dikenalkan Rambu Lalin
BERKUNJUNG KE POLRES : Anak-anak TK/PAUD Kemala Bhayangkari diterima Kapolres Brebes AKBP Ferdy Sambo SH SIK saat berkunjung ke Mapolres setempat, kemarin. Foto : Eko Saputro-Tj
BREBES– Sebanyak 67 anak-anak TK/PAUD Kemala Bhayangkari didampingi sejumlah guru mengadakan kunjungan ke Kantor Satlantas dan Polres Brebes, kemarin. Kegiatan dalam rangka Polisi Sahabat Anak (Polsanak) disambut Kasatlantas Polres Brebes AKP Rendy Andy Julikhlas SH SIK. Anak-anak diperkenalkan ruang pelayanan SIM, ruang foto SIM, ruang ujian teori SIM (AVIS), ruang Brebes Traffic Manajemen Center (BTMC). Sementara, dalam kunjungan ke Polres Brebes, anak-anak ini disambut Kapolres AKBP Ferdy Sambo SH SIK MH beserta istri di ruang kerjanya. Anak-anak diajak
dialog interaktif dengan Kapolres dan orang nomor satu di jajaran Polres Brebes. Kapolres dalam kesempatan tersebut meminta kepada anak-anak untuk rajin belajar. “Anak-anak harus taat dan patuh kepada orang tua dan guru. Semoga cita-cita anak-anak kelak dapat tercapai,”imbau Kapolres. Ketua Komite TK/PAUD Kemala Bhayangkari, Nining Pancawati SE di sela-sela kegiatan Polsanak mengatakan, tujuan anak-anak berkunjung ke Kantor Polres dan Satlantas Polres Brebes dalam rangka memperkenalkan profesi Polri sejak dini. ■ ero-Tj
Kapolres Purbalingga Ikuti Tes Urine PURBALINGGA- Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Purbalingga menggelar tes urine bagi personel di jajaran Polres Purbalingga, Senin (24/11). Kegiatan tersebut diikuti seluruh jajaran perwira dan anggota termasuk Kapolres AKBP Anom Setiadji. “Kami menjadi institusi pemerintahan pertama di Kabupaten Purbalingga yang menjadi pelopor pelaksanaan tes urine. Hal ini dilakukan untuk mengetahui ada tidaknya anggota di jajaran kami yang menjadi pecandu narkoba. Kami mempersilahkan BNN untuk melaksanakan tes urine,” kata kapolres. Diungkapkan olehnya pihaknya memang memberikan ruang yang luas bagi BNN untuk melaksanakan tes urine di jajarannya. Dia mengharapkan agar langkah tersebut diikuti oleh institusi pe-
merintahan yang lain. Dia menegaskan bahwa narkoba tidak mengenal kasta dan jabatan. “Siapapun bisa terkena dan jadi pecandu. Makanya semua harus dipantau. Salah satunya melalui tes urine ini,” lanjutnya. Ketika disinggung apabila nanti ada anggota yang tes urinenya positif, kapolres mengatakan tentu ada penanganan yang disesuaikan dengan aturan yang ada. Termasuk diantaranya adanya rehabilitasi dan penanganan. Sementara itu Kepala BNN Purbalingga Kompol Edy Santosa mengatakan prosedur tes urine merupakan langkah yang dilakukan untuk mengetahui seseorang positif menggunakan narkoba atau tidak. “Polres Purbalingga merupakan institusi pemerintah yang pertama kali atau pelopor pelaksanaan tes urine,’’ ungkapnya. ■ ST-Tj
SAMPEL URINE : Kapolres Purbalingga AKBP Anom Setiadji menyerahkan sample urine kepada petugas Badan Narkotika Nasional (BNN). Seluruh personel Polres Purbalingga mengikuti tes urine, Senin (24/11). ■ Foto : Joko Santoso-Tj
Rabu Wage, 26 November 2014
Tiga Pejabat Isyaratkan Maju Pilkada PURBALINGGA- Tiga pejabat di lingkungan Pemkab Purbalingga masing-masing Bupati Sukento Ridho Marhaendrianto, Wabup H Tasdi SH MM dan Sekda Imam Subiyakto sama-sama mengisyaratkan akan maju di Pilkada tahun 2015. Ketiga pejabat tersebut hingga saat ini sudah mulai menggalang dukungan dari berbagai pihak. Keterangan yang dihimpun Wawasan, Selasa (25/11) menyebutkan, ketiga pejabat terse-
but memang memiliki kans yang besar untuk maju di perhelatan politik tersebut. Di berbagai kesempatan Sukento sudah mengatakan apabila masyarakat memang menghendaki dan memberikan duku-
ngan, dirinya siap maju lagi sebagai bupati periode 20152020. “Saya mohon doa restunya,” ungkapnya. Sukento sebelumnya merupakan Wabup periode 20102015. Namun karena Heru Sudjatmoko yang sebelumnya menjadi bupati terpilih menjadi Wagub Jateng periode 20132018, maka Sukento naik menjadi bupati. Sedangkan Tasdi yang semula menjabat sebagai Ketua DPRD akhirnya mengisi kekosongan jabatan Wabup. Keduanya berasal dari PDIP. Tasdi sendiri kepada warta-
wan juga menyatakan siap untuk maju di Pilkada 2015. Dia menyatakan tekadnya sudah bulat untuk maju dalam ajang politik lima tahunan itu. Dia mengharapkan bisa mendapatkan rekomendasi dari DPP PDIP. “Saya mantap untuk maju sebagai bupati,’ ujarnya. Hal senada juga disampaikan oleh Imam Subijakto. Dia juga sudah melakukan pendekatan kepada berbagai kelompok masyarakat. Jabatannya di pemerintahan yang dimulai dari bawah membuat mantan Kabag Hukum Pemkab Purba-
lingga itu banyak dikenal terutama di kalangan Pegawai Negeri Sipil (PNS) dan birokrasi. ■ Belum Dijadwal Menanggapi persaingan tiga pejabat tersebut, Ketua DPRD Purbalingga Tongat SH mengatakan semuanya memiliki hak untuk mencalonkan diri di Pilkada. Namun hingga saat ini jadwal Pilkada Purbalingga belum ditetapkan. Sedangkan masa jabatan bupati dan wabup akan berakhir 27 Juli 2015. “Kita lihat saja dan tunggu aturan
hukumnya. Jika mengacu Perppu (Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-undang) yang ada memang kemungkinan Pilkada dilaksanakan secara langsung,” ujarnya. Anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) Purbalingga Mey Nurlela mengatakan hingga saat ini pihaknya belum mendapatkan jadwal resmi Pilkada Purbalingga. Namun memang beredar informasi bahwa Pilkada tahun 2015 di sejumlah kabupaten/kota di Jateng akan dilaksanakan antara September atau Oktiber. ■ ST-Tj
Curi Pedrol Rel KA untuk Beli Jajan
PLAFON AMBROL : Panitia lomba karawitan SD dan SMP tengah mengangkut eternit auditorium RSPD Sragen yang ambrol, untuk disingkirkan. ■ Foto : Sutyatmoko-Tj
Lomba Karawitan, Plafon Auditorium Ambrol SRAGEN- Plafon eternit gedung Auditorium Radio Siaran Pemerintah Daerah (RSPD) Buana Asri Sragen ambrol, saat acara lomba karawitan pelajar 2014 sedang berlangsung, Selasa (25/11). Beruntung saat kejadian, acara lomba sedang istirahat makan siang, sehingga tak sampai menimbulkan korban luka. Pasalnya, bagian eternit yang ambrol tepat berada di atas panggung pementasan. Ambrolnya plafon eternit tersebut membuat para siswa panik dan berlarian keluar gedung, karena beberapa menit sebelum ambrol,
para siswa sekolah dasar (SD) tampil di panggung tersebut. Seorang panitia menuturkan, ada 11 kelompok siswa SD yang tampil. ‘’Dari kelompok SD, ada 11 tim yang tampil. Saat plafon eternit ambrol, peserta lomba dari kelompok SD, sudah selesai tampil. Saat itu sedang istirahat,” tutur salah seorang peserta lomba. Insiden ambrolnya plafon eternit gedung Auditorium RSPD menarik perhatian sejumlah pejabat. Sekda Sragen, Tatag Prabawanto mengecek langsung ke lokasi kejadian. Selain itu, Kabag Humas
& Protokol Setda Sragen, Totok Sutrisnanto memantau pembersihan pecahan eternit. “Tak ada korban luka,” tuturnya kepada wartawan. ■ Disayangkan Totok menjelaskan, akibat musibah tersebut, kegiatan lomba yang masih menyisakan agenda pentas siswa kelompok sekolah menengah pertama (SMP), dihentikan. Dikatakan, plafon eternit gedung ambrol lantaran kerangkanya sudah lapuk dimakan usia. Sudah belasan tahun eternit tersebut tak diganti atau direhabilitasi.
Anggota Komisi III DPRD Sragen yang membidangi pembangunan Sugiyamto menyayangkan ambrolnya plafon eternit gedung RSPD itu. Apalagi saat kejadian sedang ada lomba kerawitan yang dikuti para siswa SD dan SMP . Politikus PDI Perjuangan itu menilai, seharusnya satker penanggung jawab gedung Auditorium RSPD mengetahui sejak awal kondisi eternit tersebut. Sehingga, bisa dilakukan rehabilitasi, atau perbaikan eternit dan bagian gedung yang rusak. “Ini murni kelalaian pemkab,” kata dia. ■ K25-Tj
Pemkab Berencana Bangun TPA Baru MUNGKID- Fraksi Partai Amanat Nasional (FPAN) DPRD Kabupaten Magelang mempertanyakan realisasi pembuatan Tempat Pembuangan Akhir (TPA) sampah sebagai pengganti TPA sampah di Desa Pasuruhan, Kecamatan Mertoyudan. Sekretaris FPAN, Sonhaji, mengatakan, kondisi TPA sampah di Pasuruhan sudah dinyatakan overload. Kondisi begitu berpotensi menimbulkan pencemar an lingkungan dan memicu adanya konflik horizontal antara warga sekitar dengan Pemkab Magelang. “Dinas terkait sudah berkali-kali menyampaikan rencana pengadaan dan pembuatan area TPA baru dengan istilah TPA regional dengan sistem pengelolaan modern. Tetapi kami belum melihat langkah konkrit untuk itu belum tampak menggembirakan,” katanya. Terkait itu, dia berharap, eksekutif bisa menjelaskan mengenai rencana jangka pendek dan jangka panjang tentang sistem pengelolaan modern dimaksud. Karena hal ini menyangkut hajad hidup orang banyak. Termasuk pemilihan pengadaan calon lokasi pembuatan TPA sampah yang baru. “Di sisi lain, juga sangat berkaitan erat dengan masalah kesehatan masyarakat, serta kebersihan lingkungan,” kata Sonhaji. ■ Lokasi Disesuaikan Bupati Zaenal Arifin mengatakan, pemkab masih berupaya mengoptimalkan kapasitas daya tampung TPA sampah yang ada. Upaya jangka panjang, membangun TPA baru yang mempunyai daya tampung hingga 20 tahun ke depan. Lokasi disesuaikan dengan RTRW (Rencana Tata Ruang Wila-
yah). Kabid Kebersihan dan Pertamanan DPU-ESDM Kabupaten Magelang, Urip Raharto, mengatakan, rencana pembuatan TPA yang baru (TPA Regional) masih dimatangkan di Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda). ■ TB-Tj TPA PASURUHAN : Sebuah mobil bak pengangkut sampah sedang melakukan pembongkaran di lokasi tempat pembuangan akhir (TPA) sampah Pasuruhan, Kabupaten Magelang. ■ Foto : Tri Budi Hartoyo-Tj
BANYUMAS - Dua siswa MTs Maarif NU 1, Karanglewas, Banyumas, tertangkap tangan petugas PT KAI saat sedang mencuri pedrol (besi pengikat antara rel dengan bantalan). Saat ditangkap, keduanya masih mengenakan seragam sekolah lengkap. Humas Daop V Purwokerto, Surono, Selasa (25/11) mengatakan, peristiwa pencurian tersebut terjadi di jalur III emplasemen Stasiun Karanggandul. Karena perbuatannya membahayakan perjalanan KA, pihak Daop V menyerahkan kasus tersebut ke Polsek. “Peristiwa pencurian terjadi pada hari Senin (24/11), jadi petugas bersama kepala Stasiun Karanggandul sendiri yang memergoki mereka sedang mengambil predrol penambat rel KA,“ jelasnya. Aksi pencurian pedrol ini dilakukan saat jam istirahat sekolah, kedua siswa tersebut mengambil pedrol dengan cara memukuli menggunakan batu. Selanjutnya mereka menjual pedrol hasil curian dengan harga antara Rp 1.500 hingga Rp 5 ribu per buah. Pedrol tersebut dijual kepada tukang rongsok dan uangnya dipergunakan untuk jajan. ■ hef-Tj
Bupati Diminta Segera Isi Jabatan yang Kosong PURBALINGGA- Bupati Sukento Rido Marhaendrianto diminta untuk melakukan pengisian jabatan di sejumlah Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) yang masih kosong. Langkah tersebut perlu dilakukan agar kinerja SKPD terkait bisa berjalan optimal. Pendapat tersebut disampaikan anggota FPDIP DPRD Purbalingga, Karseno SH, Selasa (25/11). Diungkapkan sejumlah SKPD mengalami kekosongan pimpinan. Di antaranya Badan Kepegawaian Daerah (BKD), RSUD Purbalingga, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) dan Dinas Kebudayaan Pemuda dan Olahraga (Dinbudparpora). “Kami berharap sejumlah SKPD yang kosong segera diisi. Karena SKPD yang mengalami kekosongan pimpinan tersebut juga memiliki peran yang strategis. Jika tidak ada pimpinannya tentu kinerjanya tersendat,” ungkapnya. Mengenai penyebab belum terisinya pimpinan di sejumlah SKPD, pihaknya tidak mengetahui secara pasti. Menurutnya tentu bupati beserta jajaran Badan Pertimbangan Jabatan
dan Kepangkatan (Baperjakat) lebih mengetahuinya. ■ Sudah Diusulkan Sementara itu Bupati Sukento Rido Marhaendrianto mengatakan pihaknya sudah melakukan pembahasan terkait rencana pengisian jabatan di sejumlah SKPD yang kosong. Bupati menyampaikan pihaknya sudah mengajukan usulan nama pejabat untuk pengisian jabatan di sejumlah SKPD kepada gubernur. “Kami masih menunggu. Mungkin ada penyesuaian aturan. Sumber Wawasan di Pemkab Purbalingga menyebutkan bahw Baperjakat masih melakukan pembahasan terkait pengisian jabatan di sejumlah SKPD yang kosong. Kemungkinan sebelum tahun 2015 akan dilakukan pengisian jabatan. Hal itu juga akan dilakukan bersamaan dengan pengisian jabatan di Dinas Pekerjaan Umum (DPU) yang rencananya dimekarkan menjadi dua dinas. Masing-masing Dinas Sumber Daya Air dan Bina Marga serta Dinas Cipta Karya, Tata Ruang, Kebersihan dan Energi Sumber Daya Mineral. ■ ST-Tj
Total Honor Guru Wiyata Bakti Rp 4 M
Rabu Wage, 26 November 2014
BATANG- Pemkab Batang meningkatkan perhatian terhadap guru wiyata bakti, salah satunya dengan memberikan honor yang totalnya di APBD mencapai Rp 4 miliar lebih. Wakil Bupati Batang, Soetadi dalam upacara peringatan Hari Guru di
Lapangan Desa Reban, Kecamatan Reban, Selasa (25/11) mengatakan, Pemkab Batang sangat memperhatikan nasib guru yang berstatus honorer atau wiyata bakti. ■ haw-Tj
Ditinggal Suami, Terpaksa Bekerja di Kafe KAJEN- Hanya dengan menemani tamu mendapat saweran beberapa ratus ribu. Belum lagi honor yang diberikan oleh pemilik kafe atau tempat hiburan malam. Kesannya memang enak. Namun, bekerja di dunia hiburan malam yang sarat godaan dan tekanan bukanlah pilihan bagi mereka yang bekerja sebagai pemandu lagu (PL). Bunga, sebut saja begitu, meskipun usianya baru sekitar 22 tahun, namun sudah memiliki dua orang anak yang masih kecil. Akibat himpitan kebutuhan rumah tangga apalagi setelah ditinggal pergi suaminya, ibu muda dari Kelurahan
Panjang Wetan, Kota Pekalongan ini terpaksa bekerja sebagai PL di salah satu kafe atau warung remang-remang di jalur Pantura Siwalan, Kabupaten Pekalongan. “Sebelumnya saya bekerja di mall, namun setelah ditinggal suami sejak satu tahun ini bekerja sebagai PL. Saya tidak memiliki keahlian lain karena pendidikan tidak cukup tinggi,” tuturnya. Bunga mengaku bertahan di dunia hiburan malam di Kota Santri lantaran cukup mudah mendapatkan uang. Namun, bukan berarti tidak ada persoalan. Menemani tamu dan
pria hidung belang membuatnya kerap diperlakukan kurang sopan. “Apalagi tamu sudah mabuk, jika kita tidak bisa melayani dengan baik maka bisabisa tersingkirkan dari pekerjaan ini,” ungkapnya. ■ Terjaring Razia Bunga merupakan satu di antara 17 perempuan PL yang terjaring razia penyakit masyarakat jajaran Polres Pekalongan, Senin malam (24/11) hingga Selasa dini hari (25/11). Razia dilakukan petugas dengan menyisiri kafe dan warung remang-remang di sepanjang jalur Pantura Kota Santri.
Selain belasan PL, petugas mengamankan pula 412 botol minuman keras berbagai merek. Kasubag Humas Polres Pekalongan, AKP Guntur Tri Harjani, didampingi Kanit Turjawali Sabhara Polres Pekalongan, Aiptu Muchlas, dalam ekspose di Mapolres, kemarin pagi, mengatakan, razia digelar secara rutin untuk memerangi penyakit masyarakat, terutama minuman keras. “Dampak dari miras macam-macam, bisa perkelahian sampai tindak kriminalitas. Untuk para PL akan dilakukan pendataan dan pembinaan,” katanya. ■ haw-Tj
PEMANDU LAGU : Sebanyak 17 perempuan Pemandu Lagu (PL) di dua kafe atau warung remang-remang di jalur Pantura Kota Santri terjaring razia jajaran Polres Pekalongan.■ Foto : Hadi Waluyo-Tj
Proyek Rigid, Polres Bidik Tersangka Lain KAJEN- Penyidik Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Polres Pekalongan akhirnya meningkatkan kasus penyelidikan menjadi penyidikan atas dugaan penyimpangan proyek peningkatan dengan sistem rigid (beton) tahun anggaran 2012 di DPU Kabupaten Pekalongan. Satu calon tersangka lainnya dari pihak rekanan sudah dibidik dan rencananya Rabu (26/11) hari ini akan dimulai pemeriksaan. Kanit Tipikor Polres Pekalongan, Ipda Bambang Tunggono, Selasa (25/11) mengatakan, dari hasil pemeriksaan sejumlah saksi dan bukti-bukti, penyidik akan meningkatkan dugaan penyimpangan rigid dengan calon tersangka salah satu rekanan penggarapnya dari penyelidikan ke penyidikan. Namun, Bambang enggan memberikan nama calon tersangka dari pihak rekanan tersebut. Meskipun demikian, beredar informasi jika rekanan itu berinisial R. “Besok (hari ini) kasusnya kita tingkatkan. Calon tersangka dari pihak rekanan, namun untuk namanya nanti dulu. Berdasarkan hasil perhitungan BPKP kerugiannya sekitar Rp 82 juta,“ ujarnya. ■ 2 Tersangka Dengan adanya peningkatan dari penyelidikan ke penyidi-
kan tersebut berarti sudah ada dua rekanan yang dijadikan tersangka. Sebelumnya, salah satu rekanan, N, sudah ditetapkan sebagai tersangka dan maju di Pengadilan Tipikor Semarang. Selain rekanan, penyidik juga masih mempelajari kemungkinan tersangka lainnya dari pejabat Pemkab Pekalongan yang saat itu menangani proyek tersebut. Seperti diberitakan, pada tahun anggaran 2012, DPU Kabupaten Pekalongan memiliki proyek peningkatan jalan, 15 paket proyek di antaranya dengan perkerasan kaku atau rigid. Ratarata nilai satu paket proyek rigid ini Rp 800 juta lebih. Beberapa ruas jalan yang dirigid, meliputi Kajen – Ka-ibahan (3 paket), Ponolawen – Kalijambe (3 paket), Kaibahan – Ponolawen (3 paket), Bojong – Sragi – Sipait (4 paket).■ haw-Tj
Asyik Nyabu Digerebek Polisi PEKALONGAN- Sedang asyik berpesta sabu di sebuah rumah kos di daerah Pacar, Tirto, Pekalongan, empat pelaku tanpa berkutik berhasil diamankan polisi, Selasa (25/11). Mereka adalah Yandik (35), warga Desa Pandansari Kecamatan Wanayasa, Kabupaten Banjarnegara, Muamar Khadafi (22) warga Desa Tracal RT 02/01 Kecamatan Karanggeneng, Kabupaten Lamongan Jawa Timur, Prabowo (42) warga Desa Nampan Kelurahan Made Ganda RT 01 RW 01 Kec Grogok Kabupaten Sukoharjo, serta Surono (31)warga Desa Sambek Kecamatan Wonosobo, Kabupaten Wonosobo. Dari mereka polisi berhasil menyita barang bukti berupa sabusabu seberat 0,19 gram, sebuah alat hisap sabu (bong), sebuah korek, dan sebuah ponsel. Kapolres Pekalongan Kota AKBP Luthfie Sulistiawan, melalui Kasubbag Humas AKP Ghufron, menuturkan, jika sebelumnya polisi memperoleh infromasi dari masyrakat jika lokasi sering digunakan untuk pesta sabu. Para tersangka akan dijerat dengan Pasal 112 ayat 1 dan Pasal 127 ayat 1 huruf a UU RI nomor 35 tahun 2009 dengan ancaman pidana 4 sampai 12 tahun. ■ K28-Tj
WARUNG REMANG-REMANG : Bangunan warung remang-remang masih tertutup rapat sejak kejadian tewasnya dua satpam dalam bentrok antar peminum. Satpol PP Pemalang memberikan batas waktu pelaksanaan pembongkaran warung remang-remang di pinggir jalur pantura Kelurahan pelutan, Kecamatan/Kabupaten Pemalang hingga 29 November 2014. ■ Foto : Saiful Bachri/SMNetwork
Proyek Jembatan Bangkong Tersendat MUNTILAN- Mendekati tahap penyelesaian akhir, pembangunan Jembatan Bangkong di dekat Pasar Hewan Muntilan, tersendat. Kondisi ini dipastikan berpengaruh terhadap target penyelesaian yang ditetapkan pihak rekanan pelaksana, CV Gemilang. Dari pantauan lokasi, pengurugan permukaan badan jalan sepanjang 80 meter di sisi timur jembatan belum dimulai. Begitu pula peninggian badan jalan sisi barat sepanjang
20 meter. Praktis, proses pemadatan pun harus menunggu lebih lama. Sejumlah pekerja sedang membangun talud di samping rumah penduduk sebelah timur jalan, memanjang kira-kira sejauh 30 meter. Sekelompok ainnya terlihat masih menyempurnakan pagar jembatan, yang telah selesai dicor beton akhir September lalu. Direktur CV Gemilang, As’ari mengatakan, proses pe-
ngurugan dan pemadatan permukaan badan jalan setinggi satu meter, dan lebar 8 meter, terkendala kesiapan alat berat. Sampai akhir bulan ini alat berat tersebut masih digunakan menggarap proyek di lokasi lain. ■ Kendala Aspal Kendala lain, menurut As’ari, terkait dengan pengadaan aspal. Sejumlah produsen aspal hotmix di sejumlah daerah, sudah tidak me-
nerima order baru. Kini, dia tengah bernegosiasi dengan produsen material pelapis jalan tersebut di Yogyakarta. Jembatan Bangkong baru dibangun untuk menggantikan bangunan lama yang dinilai sudah tak sesuai kebutuhan. Konstruksi baru dibuat lebih lebar serta ditinggikan sekitar satu meter agar posisi permukaan jembatan sejajar dengan jalan sisi Timur dan Barat. ■ TB-Tj
SPBU Kauman Batang Disegel Pertamina BATANG- SPBU 44.51.212 di Jalan Kadilangu, Kauman, Kabupaten Batang, disegel pihak Pertamina Jawa Tengah. Akibat penyegelan itu, warga sekitar tidak bisa membeli bensin dan solar di SPBU tersebut. Sakti (37), warga Kauman, Selasa (25/11), menuturkan, warga setempat yang akan membeli bensin dan solar di SPBU itu harus kecele, sebab selama beberapa hari belakangan ini
tidak beroperasi. Beredar informasi di tengah-tengah masyarakat, jika SPBU itu milik Ketua Hiswana Migas Eks Karisidenan Pekalongan, Oni Firmansyah. Oni dikonfirmasi melalui telepon menyatakan jika SPBU itu masih dalam pembinaan dari pihak Pertamina. Dirinya menegaskan jika penyegelan itu bukan karena dugaan penimbunan BBM. “Bukan karena pe-
nimbunan. Itu pembinaan dari Pertamina. Saya tidak berkompeten memberikan keterangan. Silahkan konfirmasi ke Pertamina,” ujarnya. Sementara itu, Assistant Manager External Relations Pertamina Jateng dan Yogyakarta, Robert Marchelino Verieza, dikonfirmasi terpisah menyatakan, SPBU itu memang sedang dalam pembinaan dari Pertamina berupa
penghentian suplai sementara untuk solar selama tiga bulan dan premium selama satu bulan. Pembinaan dilakukan dengan alasan operasional, administrasi, dan pelayanan ke jerigen yang surat rekomendasinya salah (bukan untuk peruntukkannya). “SPBU itu sudah seharusnya membe-rikan pelayanan kepada masyarakat sebaik-baiknya,” imbuhnya. ■ haw-Tj
Knalpot Bobokan Ditindak
Kades Songgodadi Dilaporkan ke Pemkab
PEMALANG- Operasi Zebra kembali digelar di wilayah hukum Polres Pemalang. Operasi akan digelar mulai Rabu (26/11) hari ini secara kontinyu dan serentak selama 14 hari ke depan. Adapun sejumlah sasaran dari operasi yang menjadi target petugas adalah sejumlah pelanggaran baik kelengkapan surat-surat, perlengkapan kendaraan maupun perlengkapan keamanan. Kapolres Pemalang AKBP Dedi Wiratmo SIK melalui Kasatlantas AKP Davis Bushin Siswara SIK, Selasa (25/11) kepada Wawasan mengungkapkan, terkait Operasi Zebra yang akan digelar maka masyarakat diminta untuk mematuhi dan melengkapi semua persyaratan sesuai dengan ketentuan undang-undang yang ada. Seperti melengkapi surat-surat kendaraan bermotor, menggunakan helm, menggunakan sabuk pengaman saat mengendarai mobil, menyalakan lampu bagi sepeda motor baik siang maupun malam, serta menggunakan kelengkapan kendaraan yang sesuai dengan ketentuan. “Selain itu perlu diingat bahwa mobil bak terbuka tidak untuk memuat orang karena itu melanggar aturan dan membahayakan penumpang itu sendiri karena tidak terlindungi,” tandasnya. Selain sejumlah ketentuan yang sudah disebutkan, adanya sejumlah kendaraan sepeda motor yang menggunakan knalpot atau saluran gas buang yang tidak standar atau dimodifikasi sehingga mengganggu karena suaranya yang keras. Menurut Kasatlantas hal itu juga sudah merupakan pelanggaran sehingga tetap akan ditindak jika ditemukan di lapangan. ■ Obo-Tj
KAJEN- Persoalan mangkirnya Kepala Desa Songgodadi, Kecamatan Petungkriyono, Kabupaten Pekalongan, Kaslam, akhirnya dilaporkan ke Pemkab, Selasa (25/11). Pelaporan itu berdasarkan hasil musyawarah desa setempat pada Senin malam (24/11). Ketua Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Songgodadi, Wahyo, kemarin, mengutarakan, menindaklanjuti hilangnya kepala desa, masyarakat desa setempat menggelar musyawarah desa, Senin malam, sejak pukul 19.00 hingga 22.00. Hasinya, menghilangnya kepala desa tersebut akan dilaporkan ke Pemkab Pekalongan melalui pihak kecamatan. Pasalnya, kepala desa mangkir tanpa memberitahu pihak desa dan keberadaannya tidak jelas. “Surat pemberitahuan menghilangnya kepala desa sudah
kita kirim ke kecamatan hari ini (kemarin). Untuk kebijakan lebih lanjut, kami percayakan
kepada pemerintah daerah,” ujarnya. Sementara itu, Asisten Pe-
DESA SONGGODADI : Desa Songgodadi, Kecamatan Petungkriyono, yang berada di pegunungan selatan Kabupaten Pekalongan berhawa dingin dan setiap hari diliputi kabut. Nampak tenang meskipun■ kepala desanya menghilang. Foto : Hadi Waluyo-Tj
merintahan Setda Kabupaten Pekalongan, Yoyon Ustar Hidayat, dikonfirmasi melalui telepon menyatakan belum menerima laporan terkait menghilangnya Kepala Desa Songgodadi, Kaslam. “Kami melalui Inspektorat Wilayah nanti akan menindaklanjuti, seperti memeriksa warga dan pihak-pihak terkait lainnya. Untuk kebijakan menunggu hasil klarifikasi terlebih dahulu,” ujarnya. Seperti diberitakan, Kades Songgodadi, Kaslam, menghilang dari desa sejak 15 hari lalu. Akibatnya, pelayanan umum di tingkat desa di wilayah pegunungan ini terancam terganggu. Oleh karena itu, masyarakat desa setempat menggelar musyawarah desa untuk mengambil sikap atas kepergian kades tersebut, Senin (24/11).■ haw-Tj
24°C 34°C
Rabu Wage, 26 November 2014
23°C 33°C
24°C 34°C
24°C 34°C
24°C 34°C
23°C 32°C
Sumber : BMKG Jawa Tengah
n Kasus 10 ABG Merampok Motor
Awasi Pencarian Jati Diri TEGALSARI-Kasus perampokan yang dilakukan oleh sepuluh ABG (Anak Baru Gede) mendapat sorotan dari Psikolog RS Elisabeth Semarang Probowati Tjondronegoro. Masa pencarian jati diri anak semestinya diawasi oleh sekolah, orang tua dan lingkungan sekitar. Pendidikan agama masih dibutuhkan agar pelaku kriminal khususnya ABG punya rasa takut pada Tuhannya.
Probowati Tjondronegoro
Foto: Fitria Rahmawati
Menurut Probo latar belakang peristiwa 10 remaja merampok di wilayah Tembalang memiliki faktor yang hampir sama dengan pelaku kriminal anak pada umumnya. Alasan masih mencari jati diri menjadi salah satu pemicu anak nekat melakukan hal-hal yang negatif tanpa mengetahui resiko yang akan dihadapi. “Karena mereka pendidikannya di jalanan, sudah pasti akan menemukan sisi yang keras. Minum miras itu menjadi salah satu gaya hidup supaya berani beraksi dan dianggap keren. Masa mencari identitas itulah yang membuat mereka berkelompok saat orang tua tidak bisa mengawasi,” terang Probowati saat dihubungi Wawasan, Selasa
(25/11). n Memuji Kondisi pergaulan dalam teman sepermainan, kata Probo, diisi dengan situasi saling memuji bahkan mencela. Tak sedikit kondisi memberikan tantangan jika bisa melakukan suatu hal yang berbeda. Jika berhasil, maka anak tersebut tak diremehkan oleh anggota kelompok sepermainannya. “Tapi kalau misal digataki ‘hey hayo jajal kamu berani nggak melakukan itu (kejahatan)?, kalau yang nggak berani dia akan dikucilkan dari kelompoknya. Nah kalau sudah keluar kelompok, sudah pasti akan kesepian. Makanya, suruhan-suruhan melakukan kejahatan dengan alasan keren itu akan tetap dilaksa-
nakan,” terang Probo. Apa pun, kata Probo, seyogyanya orang tua tetap melakukan komunikasi dengan anaknya. Meski status perekonomian suatu keluarga rendah, komunikasi tetap bisa dijalankan orang tua atau lingkungan sekitar untuk mengawasi dan memberikan perhatian pada anak. “Jangan lupa, pendidikan agama juga perlu ditingkatkan. Setidaknya ada rasa takut dari anak saat berbuat kejahatan. Ada tanggung jawab anak kepada Tuhannya dan merasa berdoa jika melanggar norma aga-
ma,” tutup Probowati. Sementara itu, kesepuluh ABG yang melakukan aksi kejahatan perampasan motor di kawasan Tembalang hingga Selasa (25/11) masih diperiksa intensif di dua tempat terpisah masingmasing di Polrestabes Semarang dan Polsek Tembalang. Kapolsek Tembalang AKP Priyo Utomo, mengungkapkan, pelaku selama ini sering melakukan aksi kejahatan di kawasan Tembalang. ‘’Yang jelas pelaku kami pro-
Bersambung ke hal 21 kol 6
Hujan, Jalan Tembus Kartini Berlumpur SAMBIREJO- Jalan Jolotundo di Kelurahan Sambirejo Kecamatan Gayamsari berlumpur setelah semalam Kota Semarang diguyur hujan. Lumpur di tengah jalan tembus Jembatan Kartini - Jalan Gajah tidak menjadi persoalan serius bagi warga sekitar. Wakil Pelaksana PT Satria Mas Khusnul Adib kepada Wawasan, Selasa (25/11) mengatakan bahwa, jalan berlumpur di Jalan Jolotundo kini sedang diuruk batu kricak di-
tarik lurus dari jembatan penyambungan Jembatan Kartini ke arah timur. “Kami segera menguruk jalan berlumpur dengan batu kricak. Sedangkan urugan dari penyambungan jembatan ke arah timur menuju ke Jalan Ga-
Bersambung ke hal 21 kol 1 JALAN BERLUMPUR: Jalan Jolotundo berlumpur setelah semalam Kota Semarang diguyur hujan. n Foto: Unggul Subagyo-Ks
Proyek GOR Tri Lomba Juang Dikebut BALAIKOTAPembangunan Gelanggang Olah Raga (GOR) Tri Lomba Juang (TLJ) memiliki deviasi positif 62 persen dari target 60 persen yang harus dicapai pekan ini. Hal itu disampaikan Kepala
HAMPIR RAMPUNG: Pengerjaan struktur tribun di GOR Tri Lomba Juang hampir rampung dan akan segera dilanjutkan dengan pemasangan space frame serta tension membrane yang didatangkang khusus dari Jakarta. n Foto: Nurul Wakhid-Ks
SPOTLIGHT Kesehatan Penting
Dinas Tata Kota dan Pemukiman (DTKP) Kota Semarang Agus Riyanto kepada Wawasan di Balaikota, Selasa (25/11). Menurutnya, pembangunan GOR ini masih sangat positif karena lebih baik dua persen dari target yang diharapkan semula. “Tentu kami masih optimis proyek senilai Rp31,9 miliar ini akan rampung tepat waktu di akhir Desember ini,” tukasnya. Dijelaskan, saat ini kon-
MESKI menjalani aktivitas yang cukup banyak dalam kesehariannya, menjaga kesehatan tetap dipikirkan dan tidak dilupakan. Maklum saja bagi gadis yang memiliki nama lengkap Retno Wijayanti, kesehatan cukup penting agar badan tetap fit dan bugar dalam menjalankan rutinitas. Retno yang biasa akrab dipanggil lebih memilih olahraga renang untuk menjaga stamina tubuhnya. “Biasanya rutin dua minggu sekali berenang. Tapi kalau sibuk paling hanya sebulan sekali saja,”kata Retno dalam suatu kesempatan. Retno selain kuliah di Fakultas FISIP Undip Semarang, gadis kelahiran
Bersambung ke hal 21 kol 3
Tiket KA Hingga 28 Desember Habis Terjual
Suprapto
Foto: Dok
SEKAYU- Kendati datangnya perayaan Natal dan Tahun Baru masih sebulan lagi, namun tiket Kereta Api pemberangkatan dari Semarang dengan tujuan Jakarta ludes terjual. Tidak hanya tiket untuk pemberangkatan pas hari raya Kelahiran Kristus, namun dari dari data penjualan tiket kereta di PT KAI Daop IV Semarang, juga terjual habis hingga Tanggal 28 Desember mendatang. Manejer Humas Daop IV Semarang Suprapto, kepada Wawasan,
Selasa (25/11) mengungkapkan ketersediaan tempat duduk kereta api di wilayah PT KAI Daop 4 Semarang untuk pemberangkatan kereta api hingga tanggal 28 Desember dari Semarang menuju Jakarta telah habis dipesan. “Untuk KA ekonomi Tawangjaya dari Semarang Poncol menuju Pasar Senen, juga dari arah sebaliknya, hingga 31 Desember 2014 telah habis terjual,” ungkap Prapto. Selain ke Jakarta, tujuan penumpang dari Semarang yang
menjadi tujuan favorit adalah Malang. Dimana, selain banyaknya orang yang melakukan perjalanan mudik pada Natal, Malang juga menjadi tempat favorit untuk liburan jelang penutupan tahun. “Untuk KA Matarmaja dari Pasar Senen tujuan Malang, telah habis terjual dari 24 November 2014 hingga 3 Januari 2015,” tambahnya.
Bersambung ke hal 21 kol 1
Foto: Jaka N
Bersambung ke hal 21 kol 1 Rabu, 26 November 2014
n Heru Pelukis di Lawang Sewu
Dari Hobi Bisa Sekolahkan Anak Hingga Kuliah Memiliki hobi paiting (melukis) mulai sejak masih SMP, teryata menjadikan suatu profesi hingga sekarang ini ia ditekuni. Hal itulah yang dilakukan oleh laki-laki kelahiran Jatingaleh Semarang yang setiap harinya melayani para pengunjung Lawang Sewu kawasan Tugu Muda Semarang merima pesanan berbagai macam lukisan.
siluet, dan bahkan menerima pesanan melukis wajah yang kepalanya besar dan berbadan kecil yang disebut karikatur. Dengan bermodal kertas A3, dan alat tulis seperti spidol, serta pensil warna laki-laki dengan nama lengka Heru Budi SP (46) ter-
SEPERTI halnya melukis wajah yang hampir mirip dengan yang aslinya disebut sketsa natural, dan melukis bayangan wajah orang dari samping yang disebut
MELUKIS: Heru Budi SP tengah kosentrasi melukis wajah seseorang, tepatnya di Gedung Lawang Sewu Kawasan Tugu Muda Semarang, Selasa (25/11). n Foto: Shodiqin-Ks.
Bersambung ke hal 21 kol 1
03.50
11.29
14.53
17.45
18.57
Sumber: Kantor Wilayah Kementerian Agama Jawa Tengah.Ks
Rabu Wage, 26 November 2014
Air PDAM Crat-crit Lampu PLN Byar Pet METESEH - Memasuki musim hujan, Walikota Semarang H Hendrar Prihadi mengaku sering menjumpai pertanyaan dari warga Kota Semarang yang mengeluhkan soal air bersih PDAM keluar dari kran hanya crat-crit dan terkadang malah airnya keruh. “Pertanyaan itu sering disampaikan kepada saya. Kalau pertanyaan itu terkait musim kemarau, barangkali masih bisa dimaklumi, tetapi, pada saat musim hujan, bahan baku air padahal melimpah,” kata walikota di depan ratusan warga Kelurahan Meteseh Kecamatan Tembalang dalam acara jalan sehat walikota dan jajaran kepala SKPD (Satuan Kerja Perangkat Daerah) di Kelurahan Meteseh, Selasa (25/11). Dikatakan, selain air PDAM
keluar dari kran crat-crit, lampu PLN dari rumah-rumah penduduk pada musim hujan juga sering byar-pet. “Dari dua pertanyaan yang sering muncul memasuki musim hujan, saya minta agar Dirut PDAM melakukan instrospeksi. Bahan baku air dan pipa ke pelanggan harus dilakukan cek,” pesan walikota. Sedangkan masalah lampu, kenapa bisa byar pet, walikota berharap, petugas PLN agar melakukan pengecekan di lapangan.
Sebab, siapa sangka, lantaran hujan yang kini sudah sering mengguyur di Kota Semarang, jangan-jangan ada jaringan listrik yang tertimpa ranting atau pohon sehingga terjadi korsleting yang mengakibatkan aliran listrik mudah padam. Walikota tidak berharap warga Kota Semarang mencuri aliran listrik yang dapat berdampak lampu mudah padam. “Semoga warga Meteseh, di sini tidak seperti itu. Sebab dapat merugikan masyarakat dan pemerintah lantaran mengganthol aliran listrik, atau dalam istilahnya mencuri aliran listrik,” pesannya. ■ Berkembang Dialog walikota bersama dengan warga Meteseh berkembang. Ibu-ibu warga Meteseh yang memiliki ketrampilan membatik dis-
ampaikan kepada walikota. Mereka berharap agar karya ibu-ibu warga Meteseh mendapat dukungan Pemkot Semarang dan menjadi ikon Meteseh. Bahkan dalam waktu dekat, para pembatik Meteseh akan ikut pameran batik di Jakarta. Pada kesempatan itu, walikota juga memberikan bantuan kloset untuk jamban warga. Bantuan ini tujuannya untuk meningkatkan derajat kesehatan masyarakat. “Kami berharap agar warga Meteseh senantiasa menjaga kesehatan lingkungan. Hidup bersih dan sehat serta jangan sampai memberikan peluang jentik-jentik hidup dan berkembang di bak atau genangan air. Kalau jentikjentik berubah jadi nyamuk maka akan berbahaya bagi warga,” pesan walikota. ■ bgy-Yn
KONVOI KELILING : Sejumlah gadis cantik melenggak-lenggok di atas truk yang melintas di bundaran Tugu Muda. Kegiatan hiburan, dilaksanakan dalam rangka Anniversary ke-13, Baby Face Club & Karaoke Semarang. ■ Foto: Felek Wahyu
Belasan Gadis Cantik Konvoi Keliling Kota TANAH MAS - Belasa gadis tampak melenggak-lenggok di atas truk tronton yang melintas di jalur jalan protokol di pusat Kota Semarang, Selasa (25/11). Penampilan sejumlah model cantik, itu digelar dalam rangka menyambut Anniversary ke-3 Baby Face Club & Karaoke Semarang. Tidak saja membawa sejumlah gadis cantik asal Semarang untuk berkeliling kota, namun tiga event besar yang mendatangkan artis-artis top ibukota yakni, DJ Al Ghazali Rabu (26/11), DJ Rizzy & FHM Mo-
dels Jumat (28/11) serta penampilan pe-nyanyi Ari Lasso & DJ Boim Ghetto pada puncak acara an-niversary tersebut, Sabtu (29/11). Yoshapat Bita Logam General Manager Baby Face Club & Karaoke mengatakan, konvoi dimulai pukul 14.00 WIB. Tidak saja artis pendukung, namun kegiatan juga diikuti seluruh karyawan oprasional Baby Face Club & Karaoke yang terdiri atas, server, bartender, DJ, band, sexy dancer resident, serta tim marketing ditambah dengan Jazz Semarang Community.
■ Menyapa Masyarakat Pekerja dunia hiburan yang biasa tampil pada malam hari, kali ini tampil di bawah terik matahari yang siang kemarin sangat menyengat. Dengan gaya aktraktif, mereka tampil di atas truk yang dirancang dengan satu set turn table alat musik DJ serta sound berkekuatan tinggi. Yoshapat Bita Logam menambahkan, konvoi juga bagian dari kegiatan pelaku usaha hiburan untuk menyapa masyarakat Semarang. “Menginjak usia yang ke tiga tahun ini Baby Face Club & Karaoke yang sudah mem-
punyai banyak pelanggan serta mencuri perhatian masyarakat umum sebagai club nomer satu dan berkualitas diKota Semarang akan terus memberikan tema-tema event terbaik guna memenuhi kebutuhan hiburan masyarakat. “Dan kita juga tidak hanya menggelar agenda acara hiburan saja namun juga diimbangi dengan berbagai kegiatan sosial, semoga pda usia tiga tahun ini Baby Face Club & Karaoke tetap menjadi pilihan Masyarakat dan akan lebih baik lagi, “ harapnya. ■ lek-Yn
PDAM Dukung Semarang Kota Tertib Ukur SEKAYU - Guna menyukseskan Kota Semarang sebagai daerah tertib ukur, Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Moedal Kota Semarang, lebih mengoptimalkan pengawasan alat ukut meter air di rumah tangga. Direktur Utama PDAM Tirta Moedal Kota Semarang, Dra Etty Laksmiwati MM, kepada Wawasan, Selasa (25/11) mengungkapkan, optimalisasi pengukuran diharapkan pula lebih memperhatikan pelayanan
kepada konsumen. Optimalisasi, imbuh dia, bukan berarti selama ini pengawasan dilakukan dengan cara asal. Namun, pengawasan yang sudah maksimal oleh petugas akan lebih ditingkatkan. “Sebenarnya hal ini, sudah kami lakukan sejak dulu. Untuk semua meter air yang dipasang di instalasi pelanggan sudah ber-SNI dan bersertifikat resmi dari instansi terkait,” ungkapnya, di sela-sela pameran Teknologi Industri di La-
PAMERKAN PRODUK : Untuk mengenalkan produknya, PDAM Tirta Moedal ambil bagian dalam pameran teknologi yang digelar di museum bersejarah Lawang Sewu. ■ Foto: Felek Wahyu-Yn
wang Sewu. Etty menambahkan, pihaknya juga menyiapkan pirtanti test meter yang akurat untuk melayani pengajuan test ulang meter air milik pelanggan. Proses pengajuan test ulang tersebut, dilakukan di cabang untuk dapat ditindaklanjuti. “Jadi misalnya pelanggan ragu terhadap kondisi meter air miliknya, silakan menghubungi kami melalui kantor cabang untuk diproses lebih lanjut. Meter air ini, adalah wakil PDAM di pelanggan. Kami berharap agar, pelanggan ikut menjaga kondisi meter air dan memantau pergerakannya sebagai indikasi pemakaian air,” jelasnya. ■ Terima Pengaduan Sebagai salah satu peserta dari kategori perusahaan, PDAM memamerkan aneka bentuk meter air, baik yang dipasang di instalasi sambungan rumah pelanggan maupun di instalasi pipa distribusi milik PDAM. Selain itu, juga menyediakan alat simulasi instalasi pengolahan air
minum. Melalui perangkat tersebut, setiap pengunjung pameran dapat melihat secara jelas tahapan pengolahan air bersih yang diterapkan di PDAM terutama di IPA Kaligarang. “Selain memamerkan alat-alat peraga tersebut,
kami juga membuka diri untuk menerima pengaduan para pengunjung stan yang menjadi pelanggan PDAM maupun masyarakat Semarang yang ingin mendapatkan informasi lebih mengenai PDAM,” tambahnya. ■ lek-Yn
Rabu Wage, 26 November 2014
Bank Mandiri Siap Bantu Penyidik PURWODINATAN - Bank Mandiri mendukung proses penyelidikan dugaan kasus pencurian uang yang dilaporkan pelapor Widianto Agung di Mapolrestabes Semarang. Kepala Kantor Wilayah VII Semarang PT Bank Mandiri (Persero) Anstasia Widowati PH, dalam rilisnya, Senin (24/11), mengungkapkan, sehubungan informasi adanya proses hukum di Kepolisian Resort Semarang terkait laporan Widianto Agung terhadap Teguh Santoso atas dugaan pidana pencurian, Bank Mandiri selaku institusi yang wajib menjunjung tinggi ketentuan perundang-undangan akan mendukung proses hukum yang dilaporkan. “Termasuk dalam hal penyampaian data nasabah yang diperlukan dalam proses penyidikan sepanjang permintaan data tersebut telah diajukan sesuai dengan ketentuan mengenai kerahasiaan data nasabah,” ungkapnya. Anastasia menambahkan, ketentuan yang dimaksud yakni sesuai dengan peraturan yang ada. Selama ini, proses permintaan data dinilai belum memenuhi syarat yang ditentukan seperti persyaratan seperti persetujuan pemilik rekening atau ahli waris. Atau, dalam ketentuan perundang-undangan yang mengatur kerahasiaan nasabah juga mengizinkan bagi pemohon untuk mengajukan permohonan kepada Bank Indonesia. Diberitakan sebelumnya, Widiyanto melaporkan hilangnya uang miliaran rupiah yang disimpan di bank plat merah tersebut ke Mappolrestabes Semarang. Kendati telah melaporkan secara resmi, namun selama ini, pelapor belum melengkapi persyaratan yang ditentukan dalam undang-undang perbankan untuk membuka transaksi dalam rekening yang ada. Diakui, pelapor pernah menunjukkan kepada polisi tentang surat penunjukan waris. Namun, dalam surat penujukan waris tidak hanya pelapor namun ada tiga saudaranya. Karenanya, persyaratan perlunya persetujuan ahli waris lainnya belum dipenuhi. “Ada empat orang, yang beri persetujuan untuk membuka transaksi hanya satu,” ungkapnya. Rahasia bank adalah segala data mengenai simpanan. Termasuk nama, alamat, transaksi dan saldo. “Kalau penyelidikan untuk masalah pidana umum harus izin Gubenur BI. Jika dugaan pencucian uang cukup tanda tangan Kapolda,” tambahnya.■ lek-Yn
Kriminalitas di Tembalang Menurun TEMBALANG - Penangkapan gembong pencurian sepeda motor yang kerap beraksi di wilayah Polsek Tembalang, memberi nilai plus bagi jajaran kepolisian. Tidak saja peningkatan jumlah pelaku yang berhasil diamankan, namun juga berpengaruh positif terhadap kondusivitas wilayah yang didominasi penghuni rumah kos tersebut. Kapolsek Tembalang AKP Priyo Utomo, ditemui usai gelar kasus, Selasa (25/11) mengungkapkan, berkurangnya jumlah kriminalitas khususnya curanmor, terlihat dua pekan terakhir. Dari jumlah kasus antara satu hingga dua kasus perhari, saat ini jumlah pencurian motor khususnya di rumah kos hampir tidak ada. “Jika sebelum ada satu sampai dua kasus curanmor per pekan, saat ini cenderung tidak ada LP (laporan polisi),” ungkapnya. Dengan angka itu, tambah dia, maka rasa aman pada warga khususnya penghuni kos makin meningkat. Namun begitu, Kapolsek mengharapkan, warga tidak lengah. Pasalnya, pelaku tindak kejahatan akan menjalankan aksi ketika ada kesempatan. Sebelumnya diberitakan, jajaran Sat Reskrim Polsek Tembalang berhasil menangkap tiga pelaku pencurian sepeda motor yang biasa melakukan tindak kriminal di Tembalang. Dari tiga pelaku, dua di antaranya merupakan pelaku utama kasus kriminal atau lebih dikenal sebagai pemetik. “Dua orang pemetik dan satu menadah,” ungkapnya. Dua pemetik yakni Zaenuri alias Bodong (30) dan Kasrumi alias Max (29) keduanya warga Bogosari, Kecamatan Guntur, Kabupaten Demak. Selain itu, Sat Reskrim Polsek Tembalang juga menangkap Muhammad Roekan alias Mat Roekan (44). Dalam kasus curanmor di Tembalang, warga Bogosari, Kecamatan Guntur tersebut berperan sebagai penadah. Selama empat bulan atau setara dengan 16 minggu, pelaku sudah menjalankan pencurian hingga 25 kali.■ Lek-Yn
Jaksa Anggap PK Fransisca Mengada-ada KRAPYAK - Sidang lanjutan perkara luar biasa Peninjauan Kembali (PK) yang diajukan Fransisca Etty, mantan terpidana kasus pencemaran nama baik Drs Udaranto Pudjiharnoko kembali digelar di Pengadilan Negeri (PN) Semarang, Selasa (25/11). Sidang digelar dengan acara mendengarkan tanggapan jaksa penuntut umum atas memori PK Fransisca, Rilke Djenri Palar SH jaksa penuntut umum pada Kejari Semarang menilai, memori PK Fransisca mengada-ada. Jaksa menyatakan, surat dakwaan yang disusunnya dan menjadi bahan pemidanaannya telah benar dan sesuai ketentuan. “Keberatan pemohon PK terhadap surat dakwaan, jaksa menilai hanya mengada-ada jika menyatakan tidak mengerti. Jaksa menilai, surat dakwaan sangat cermat, jelas dan lengkap menguraikan perbuatan Fransisca Etty dengan bertindak
sendiri-sendiri atau bersama Evarisan SH melakukan pengaduan memfitnah terhadap korban Drs Udaranto Pudjiharnoko,” kata jaksa dalam sidang lanjutan terbuka untuk umum di PN Semarang, kemarin. Tanggapan lain jaksa, soal kekhilafan majelis hakim tingkat banding yang dinilai tidak tepat dinilai jaksa, putusan itu telah sesuai tuntutannya. Sementara perihal alasam PK yang menguraikan pemeriksaan perkara Fransisca Etty dilakukan tanpa menggunakan berkas perkara yang sah atau hanya fotokopian. Jaksa menyatakan, berkas tersebut sesuai dengan yang
dilimpahkan penyidik ke penuntut umum. “Pemohon hanya mencari-cari alasan sebab perkara ini sudah lama yaitu tahun 2006, sebab pemohon baru bisa dihadirkan di persidangan pada tahun 2013,” kata jaksa. ■ Siap Buktikan Menurut jaksa, bahwa PN Semarang yang memeriksa, tidak mungkin menerima berkas yang dilimpahkan jaksa. “Tidak mungkin pengadilan akan menerima berkas kami yang memakai fotokopi seperti yang dikatakan pemohon,” ucapnya. Atas tanggapannya, jaksa meminta majelis hakim yang diketuai Fathul Bahri menolak permohonan PK Fransisca Etty. Kemudian menguatkan putusan Pengadilan Tinggi Semarang sebelumnya. “Menyatakan terdakwa Fransisca Etty terbukti secara sah dan meyakinkan bersalah melakukan tindak pidana bersama-sama mengadukan dengan fitnah secara berlanjut,” kata jaksa.
Ditemui usai sidang, Fransisca bersyukur bahwa jaksa dalam jawabannya mengakui bahwa menyeret seseorang ke pengadilan dengan berkas perkara kopian tidaklah mungkin. Sisca panggilan akrab mantan guru les ini, menyatakan akan siap membuktikan bahwa berkas perkara yang dipakai untuk memidananya adalah fotokopian. Menurutnya, berkas yang sekarang diarsip dalam bundel A adalah fotokopian yang tidak memiliki nilai yuridis dan dijilid menyerupai berkas perkara namun tidak ada segel. “Saya siap membuktikan bahwa benar-benar tidak ada berkas perkara No. BP/97/ K/BAP/ VIII/2006/Reskrim di Bundel A perkara 916/Pid-B/206/ PN. SMG, selain fotokopian,” tegas Sisca. Sidang PK yang dimohonkan Fransisca Etty sementara ditunda dan akan dilanjutkan sepekan mendatang Selasa, (2/12) dengan acara pembuktian dan saksi.■ rdi-Yn
HUT RS Telogorejo, Berempati Kepada Pasien KARANG KIDUL- Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-63 Semarang Medical Center (SMC) Rumah Sakit (RS) Telogorejo Semarang mengadakan berbagai kegiatan di antaranya potong tumpeng, bagi-bagi suvenir gratis dan donor darah sukarela, Selasa (25/11). Acara yang dimulai potong tumpeng oleh Direktur SMC RS Telogorejo dr Imelda Tandiyo FASE MM, dan dihadiri oleh Ketua Pengurus Yayasan RS Telogorejo, jajaran manajemen, direksi, serta tim dokter dimulai pukul 09.00 WIB di ruang rapat OPD 4 SMC RS Telogorejo berlangsung meriah. Dr Imelda dalam sambutannya mengatakan dengan umur 63 tahun SMC RS Telogorejo diharapkan menjadi RS utama untuk masyarakat Semarang dan Jawa Tengah. Selain itu RS ini juga meningkatkan mutu pelayanan berstandar nasional seperti peningkatan mutu di bindang medis dan non medis. Peningkatan di bidang medis di antaranya dengan meningkatkan kompetensi staf medis dan paramedis. Dari segi non medis, unsur hospitality seperti kenyamanan dan kemudahan pasien akan selalu ditingkatkan. “Semoga dengan umur yang lebih separuh abad ini dapat menjadi RS Telogorejo lebih dipercaya lagi oleh masyarakat,” ungkap dr Imelda. ■ Pembagian Suvenir Sementara itu ada juga pembagian berupa suvenir secara gratis yang dilakukan oleh Business Marketing dan Comminication (BMC)
BAGI SUVENIR : Business Marketing dan Comminication (BMC) SMC RS Telogorejo Octdy Hendrawan memberikan suvenir kepada semua pasien rawat inap dalam rangka memperingati HUT ke-63 SMC RS Telogorejo Semarang, Selasa (25/11). ■ Foto: Shodiqin. Selain itu ada pula penyeraSMC RS Telogorejo Octdy Hen- Kota Semarang yang dilaksanakan drawan dengan membagikan ka- di Looby Amarylis SMC RS Telo- han penghargaan bagi karyawan pada semua pasien rawat inap di gorejo terdapat 26 orang yang men- dengan masa kerja 35, 30, 25 dan 20 tahun, penyerahan hadiah donorkan darahnya. SMC RS Telogorejo. “Kami berharap dengan adanya untuk best service employee, lomba “Diperkirakan sekitar 150 pasien yang kami bagikan langsung,” ujar berbagai kegiatan tersebut dalam quality control circle (QCC), lomba Humas SMC RS Telogorejo Se- rangka memperingati HUT, SMC banner international patient safety RS Telogrejo Semarang lebih suk- goals (IPSG ) dan lomba 5R IP marang Arif Setiawan. Sedangkan untuk donor darah ses lagi, lebih maju lagi khususnya (Ringkas, Rapi, Resik, Rawat, sendiri yang bekerja sama dengan dalam melayani masyarakat,” Rajin dan Penampilan) untuk karyawan. ■ M13-Yn Palang Merah Indonesia (PMI) harap Arif.
USM Gelar Pendidikan Advokad TLOGOSARI KULON Fakultas Hukum Universitas Semarang bekerja sama dengan DPN Peradi menyelengarakan kegiatan Pendidikan Khusus Profesi Advokat (PKPA) angkatan ke II yang dilaksanakan tanggal 15 November 2014 sampai dengan 7 Desember 2014. Kegiatan Pendidikan Khusus Profesi Advokat (PKPA) merupakan media pendidikan meningkatkan pemahaman dunia advokasi. Disamping itu, PKPA menjadi tahapan yang harus dilalui untuk dapat diangkat menjadi advokat. Persyaratan lain yakni mengikuti ujian Profesi Advokat (UPA), serta magang di kantor advokat sekurang-ku-
rangnya 2 (dua) tahun secara terus-menerus di kantor advokat dan pengangkatan, serta sumpah advokat. Dekan Fakultas Hukum Universitas Semarang B Rini Heryanti SH MH dalam sambutannya menyatakan, ke depan banyak masalah hukum yang muncul dan semakin kompleks, sehingga dibutuhkan peran para advokat yang memiliki integritas tinggi dan kemampuan di dalam menyelesaikan masalahmasalah hukum sesuai dengan kompetensinya. ■ Rutin Dosen pengajar dalam kegiatan PKPA di USM ini dari berbagai kalangan
praktisi dan akademisi yang mempunyai kompetensi di bidang hukum. “Di antara pengajar dalam kegiatan PKPA angkatan ke II adalah Prof Dr H Muladi SH (mantan Menteri Kehakiman),” ungkapnya. Kegiatan PKPA diikuti 46 peserta dari berbagai kota antara lain Semarang, Wonosobo, Salatiga, dan Batam. Seluruh peserta yang ikut dalam PKPA tersebut mempunyai profesi yang berbeda-beda di antaranya pengusaha, karyawan, swasta, konsultan dan lain-lain. Kegiatan PKPA di USM yang bekerja sama dengan DPN Peradi ini merupakan kegiatan rutin yang dilakukan setiap tahun 2 (dua) kali. ■ lek-Yn
GELAR PKPA : Untuk mewadahi calon advokad di Kota Semarang, USM menggelar PKPA selama sebulan di kampus Jalan Sukarno Hatta.■ Foto: Felek Wahyu
Rabu Wage, 26 November 2014
■ Jelang Pemberangkatan Satgas Pengamanan Perbatasan RI-PNG
Prajurit Yonif 400/Raider Dibekali Pengetahuan Budaya Papua TANAH MAS - Guna mendukung keberhasilan dalam menjalankan tugas Negara sebagai Satgas Pengamanan Perbatasan (Pamtas) di Papua, batas wilayah Republik Indonesia-Papua Nugini, para prajurit selain dibekali dengan kemampuan dasar tempur di berbagai macam medan dan kondisi apapun. Mereka juga telah dibekali oleh pengetahuan sosial budaya daerah setempat, dimana mereka ditugaskan, yakni tentang adat istiadat di Papua. Seperti yang dilakukan oleh ratusan dari Batalyon Yonif 400/Raider menjelang keberangkatan ke Papua, mereka diberikan keterampilan mengenai bahasa, kebiasaan masyarakat
dan ilmu bercocok tanam seperti pertanian masyarakat setempat. Sehingga nantinya dalam tugas mereka diharapkan bisa berkomunikasi dengan baik dan membaur dengan masyarakat serta dapat bekerja sama dengan personel dari Kesatuan Pasukan Pemukul Kodam IV/Diponegoro tersebut untuk keberhasilan dalam menjalankan tugas Negara untuk menjaga batas wilayah NKRI. Pembekalan ini merupakan kelanjutan dari gelar dan pengecekan seluruh personel dan perlengkapan dari Batalyon Infantri 400/Raider oleh Laksma Darwanto Wakil Asisten Operasi Panglima TNI, di Mako Yonif 400/Raider, baru-baru ini.
Pembina Yayasan Terang Bangsa Petrus Agung mengatakan, pembekalan ini untuk mendukung tugas prajurit saat terjun di lapangan. Seperti adat kebiasaan masyarakat Papua, pertanian dan pola berpikir masyarakat sehingga saat di berada di Papua, prajurit tidak terkejut lagi dengan adat kebiasaan dan kehidupan masyarakat di sana. “ Jika komunikasi lancar diharapkan bisa mendukung dalam tugas prajurit. Kami juga punya semacam project pertanian di sana yakni menanam tanaman jenis Sorgum, ”jelasnya, usai acara Penutupan Pembekalan Keteram- pilan dan Pemahaman Sosial Budaya Papua oleh Yayasan Terang Bangsa Bagi Se-
jahtera Bangsa dan Bintaldam IV/Diponegoro kepada Prajurit Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 400/ Raider di kompleks sekolah Terang Bangsa, Selasa (25/11). Petrus menambahkan, pembekalan tersebut telah diberikan selama satu bulan di Mako Yonif 400/Raider. Komandan Yonif 400/Raider Mayor Inf Heri Bambang Wahyudi mengatakan, menyambut antusias dengan pembekalan yang diberikan dari Yayasan Terang Bangsa untuk para anggotanya. Hal ini sangat penting yang harus dimiliki oleh setiap prajurit sebelum melaksanakan tugas pengamanan perbatasan. ■Weynes-rth
KALUNGKAN KALUNG: Seorang istri anggota Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 400/Raider mengalungkan tanda pengenal saat acara Penutupan Pembekalan Keterampilan dan Pemahaman Sosial Budaya Papua di kompleks sekolah Terang Bangsa, Selasa (25/11).■ Foto:Weynes-rth
Hardani Dikukuhkan Jadi ■ Peringatan Hari Guru Guru Besar Psikolog USM TLOGOSARI KULON- Dr Hardani Widhiastuti MM Psikologhari dikukuhkan sebagai Guru Besar Psikolog Industri Universitas Semarang (USM). Pengukuhan dilakukan Rektor USM, Prof Dr Pahlawansjah Harahap SE ME di Auditorium Ir Widjatmoko Jalan SoekarnoHatta, Selasa (25/11). Dekan psikologi USM yang menyelesaikan pendidikan S1 di Unika Soegijapranata tahun 1990, S2 tahun 2000, dan S3 di UGM tahun 2005. Dalam pidato pengukuhan, Hardani menyampaikan materi tentang ’Peran Psikologi Industri dan Organisasi dalam Pengembangan Sumber Daya Manusia di Indonesia’. Menurut perempuan kelahiran Jember, 30 Mei 1962 itu, peran psikolog industry sangat strategis dalam pengembangan industry baik untuk pengembangan SDM maupun perusahaan. Namun selama ini karena jumlah psikolog industri sedikit, maka banyak perusahaan yang memanfaatkan psikolog dari konsentrasi lain seperti psikolog klinis, pendidikan, dan psikolog perkembangan. ‘’Saya berharap, peran psikolog industry bisa dimaksimalkan oleh perusahaan untuk meningkatkan kinerja pegawai sehingga perusahaan atau organisasi akan mampu bersaing dengan perusahaan asing terutama dalam menyambut Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA),’’ ujar pengurus PMI Kota Semarang. Perkembangan Psikologi Industri dan Organisasi (PIO) menekankan pada enam pilar pengembangan SDM, yakni manpower, rekruitmen dan seleksi. Selain itu, training dan development, career management, serta performance management system. Adapun faktor terakhir yakni compensation, dan industrial atau employee relation. ‘’Peran PIO dalam perusahaan atau organisasi menekankan pada perilaku, sikap, motivasi dan karakter manusia kaitannya dengan struktur, strategi serta implikasinya,’’ ungkapnya. Menurut Rektor USM, Prof Dr Pahlawansjah Harahap SE ME, pengukuhan Prof Hardani ini merupakan berkah yang teramat dalam karena USM mampu menyumbangkan kepada Negara berupa dosen berkualifikasi Guru Besar. Yang membanggakan lagi bahwa Hardani merupakan Guru Besar industri pertama di dunia pendidikan Kota Semarang. “Guru Besar dibidang psikologi industri saat ini masih jarang di Indonesia,” tambahnya.■ lek-rth
Aplikasi Cegah Obesitas TEMBALANG - Gagasan mengenai Calculobes, yakni aplikasi berbasis android yang dapat mencegah dan menanggulangi obesitas pada anak, mampu mengantar tim Fakultas Kesehatan Masyarakat Univer- sitas Diponegoro (FKM Undip) menjadi juara dalam final Lomba Karya Tulis Ilmiah (LKTI) dalam ajang 2nd Public Health Competition 2014. Tim beranggotakan Rogo Sukmo, Diana Fairuz dan Alyatur Rosyidah ini, mampu bersaing dengan tim-tim dari perguruan tinggi lain, dalam kejuaraan yang digelar (22-23/11) lalu di Universitas Jember, Jawa Timur. “Alhamdulillah, karya kami menjadi juara pertama pada ajang kali ini. Ini juga tidak lepas dari kerja sama tim sehingga kami mampu mengalahkan tim dari perguruan tinggi lain,” papar ketua tim Rogo Sukmo, Selasa (25/11). Rogo menjelaskan perjalanan mereka sampai menjadi juara, tidak mudah dan perlu perjuangan. “Sebelumnya dimulai dari pe-
ngumpulan karya, diseleksi sehingga diambil 10 terbaik untuk melaju ke final. Setelah itu, di final masingmasing tim mempresentasikan karya kemudian ditentukan tiga tim terbaik sebagai juara,” terangnya. Salah satu anggota tim, Diana Fairuz, memaparkan alasan mereka menciptakan gagasan tersebut, yaitu karena prevensi anak obesitas di Indonesia semakin tinggi. “Kita melihat prevensi anak obesitas di Indonesia semakin hari semakin tinggi, padahal obesitas itu sendiri sangat berbahaya bagi kesehatan anak,” paparnya. Anggota tim lainnya, Alyatur Rosyidah berharap kedepan ada tindak lanjut mengenai gagasan tersebut sehingga dapat diimplementasikan. “Kami ingin aplikasi ini nantinya dapat berguna bagi mayarakat umum. Kita juga berharap bisa menjalin kemitraan dengan dinas atau perusahaan terkait untuk mewujudkan itu semua”, harapnya. ■ rix-rth
JUARA : Tim FKM Undip saat menyabet juara pertama LKTI dalam ajang 2nd Public Health Competition 2014 yang digelar (22-23/11) lalu di Universitas Jember, Jawa Timur.■ Foto : dok-rth
Pendidik Jangan Dipolitisasi BENDAN DHUWUR - Guru saat ini masih menjadi korban sistem, termasuk sistem pendidikan. Jika sekarang ini guru disalahkan tidak mampu membentuk sikap kepribadian anak, karena kurikulum yang tidak memberikan pintu yang cukup untuk itu. “Sistem kita kemarin lebih membutuhkan hasil daripada proses, padahal pembentukan sikap itu lebih ke proses. Selain itu guru kerap dimanfaatkan oleh kepentingan sesaat di daerah, seperti pemilihan kepala daerah. Guru sebagai tokoh masyarakat banyak sebagai korban dari politisasi,” papar Sekretaris Umum Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Jateng Dr Muhdi SH MHum, di sela peringatan Hari Guru dan HUT PGRI ke-69 di kampus Universitas PGRI Semarang (UPGIS) Bendan Dhuwur, Selasa (25/11). Menyikapi hal tersebut PGRI menilai pemerintah perlu mengevaluasi sistem pendidikan karena UU Sisdiknas sudah terlalu lama, termasuk posisi pendidikan di bawah pemerintah daerah. “Artinya perlu perubahan-perubahan agar jangan sampai guru diposisikan dalam posisi yang tidak menguntungkan, sehingga guru dapat mendidik dengan baik,” terangnya. Dalam kesempatan tersebut, dirinya juga mengungkapkan hingga kini PGRI terus memperjuangkan hak-hak guru terutama
guru honorer. “Di Indonesia, termasuk di Jateng masih kekurangan guru. Secara nasional, sekitar 35 persen guru yang ada merupakan guru wiyata bakti atau honorer. Ini yang kemudian kita perjuangkan agar status mereka diperjelas, apakah bisa menjadi guru atau tidak,” terangnya. Jika memang ingin menjadikan guru, dirinya berharap para guru honorer dan wiyata bakti ini segera diproses pengangkatannya. “Jika masih butuh waktu pengangkatan secara bertahap, paling tidak mereka bisa mendapatkan penghargaan yang cukup. Sebelum diangkat bisa mendapatkan sertifikasi,” tandasnya. ■ Kekurangan Muhdi juga mengingatkan, saat ini angka guru yang memasuki usia pensiun secara nasional setiap tahun mencapai 200 ribu orang. Jika penambahan guru tidak sesegera mungkin, dikhawatirkan Indonesia bakal kekurangan guru. Plt Ketua PGRI Jateng Widadi SH menambahkan pihaknya terus berkomunikasi dengan pemerintah berupa usulan mengenai sis-
MENANAM : Plt Ketua PGRI Jateng Widadi SH (kanan) didampingi Sekretaris Umum PGRI Dr Muhdi SH MHUm (memegang cangkul) beserta jajaran, tengah menanam pohon trembesi di sela peringatan Hari Guru dan HUT PGRI ke-69 di kampus UPGRIS Bendan Dhuwur, Selasa (25/11). ■ foto Arixc Ardana tem pendidikan dan guru, termasuk kebutuhan guru dan nasib guru honorer. “Mendikbud dalam surat terbukanya yang dibacakan dalam peringatan hari guru dan HUT PGRI juga sudah menyinggung hal itu. Kita nantinya akan bersinergi dengan pemerintah, agar persoalan ini bisa diselesaikan dengan baik,” tambahnya. Dalam kesempatan tersebut, juga dicanangkan program penghijauan yang dilakukan PGRI Ja-
teng dan UPGRIS untuk mengembangkan kampus UPGRIS Bendan Dhuwur, menjadi kampus hijau. Saat ini diatas lahan sekitar dua hektare, selain berdiri bangunan kampus juga ada sebanyak 2.500 pohon jati. Selain digunakan sebagai tempat perkuliahan dari prodi Teknik, nantinya kampus tersebut juga nantinya akan menjadi kebun pembibitan yang dikembangkan prodi Biologi UPGRIS.■ rix-rth
Kewirausahaan Masyarakat Masih Lemah SUKUN - Penanaman jiwa kewirausahaan di tengah masyarakat masih lemah. Konsultasi dan pembiayaan mengenai hal tersebut dibutuhkan dalam rangka pengembangan usaha di kemudian hari. Hal itu disampaikan Kepala Dinas Koperasi dan UKM Provinsi Jawa Tengah Sujarwanto Dwiatmoko usai soft opening UKM Mart di Jalan Setiabudi Semarang, Selasa (25/11) kemarin. Hadir dalam acara terse-
but Gubernur Jateng Ganjar Pranowo dan Walikota Semarang Hendrar Prihadi. Acara tersebut juga diwarnai penyerahan sertifikat kepada UKM yang belum memiliki sertifikat tanah atau bangunan. ”Kewirausahaan kita masih lemah terutama informasi dan pelayanan kon- sultasi, nantinya setelah grand opening akses konsultasi akan dilayani di sini,” tukas Sujarwanto. Dia mengakui pola masyarakat yang masih lebih
MENINJAU : Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Sujarwanto Dwiatmoko mendampingi Gubernur Jateng Ganjar Pranowo dan Walikota Semarang Hendrar Prihadi saat meninjau hall UKM Mart di Jalan Setiabudi. ■ Foto : dok-rth
senang membeli daripada menciptakan, mendorong perlunya pertumbuhan kewirausahaan. Melalui klinik kewirausahaan yang dibuka di UKM Mart tersebut, diharapkan tercetak enterpreneur handal.’‘Saya ingin dari sini lahir doktor kewirausahaan, karena kebutuhan orang bukan ha-
nya pangan, sandang, pendidikan, tetapi juga harus memiliki pendapatan,’‘ tandasnya. Dia menambahkan, konsultan yang akan memberikan layanan di klinik tersebut saat ini sudah dipersiapkan sebanyak tujuh orang. Selain marketing dan pemasaran, mereka
juga akan memberikan layanan informasi mengenai merek dagang. UKM Mart yang terdiri dari tiga lantai tersebut akan menyediakan produk UKM di Jawa Tengah yang non pabrikan besar. Mereka akan diatur sesuai klaster, antara lain makanan dan suvenir.■.hid-rth
Rabu Wage, 26 November 2014
Job Fair XX Unika Soegijapranata UNIVERSITAS Katolik (Unika) Soegijapranata menggelar Job Fair XX bertajuk ‘’Find Your Walk Of Life’’. Di dukung oleh 35 perusahaan yang membutuhkan tenaga kerja yang berkompeten dibidangnya. Acara digelar tanggal 27-28 November 2014 di Gedung Albertus Lantai 3 Kampus Unika Bendan Duwur. Info SSCC Unika (024-8441555 ext 1430,1431).■ jak-Ks
Tera Arum Wicaksono Sasana SASANA Tera Arum Wicaksono akan merayakan ulang tahun ke 21. Perayaan tersebut bakal dilangsungkan Kamis (27/11) mulai pukul 06.00 di sekretariat yang berada di Bongsari.■ jak-Ks
Seminar Kesehatan Gratis SEMARANG Medical Center (SMC) Rumah Sakit (RS) Telogorejo mengadakan seminar kesehtan gratis untuk awam dengan tema “Peranan Zat Besi Anak” dengan pembicara Dr. titin Nugraheni, Sp. A. Seminar diadakan pada hari Kamis (27/11) pukul 13.00 WIB-pukul 15.00 WIB di ruang rapat OPD lantai 4 SMC RS Telogorejo Semarang Jalan KH Ahmad Dahlan Semarang. Informasi 024-8452912 dan 08112791949. ■ M13-Ks
Talkshow Belajar Jadi Miliarder PPPA Daarul Qur’an mengadakan acara Talkshow Spiritual Power “ Belajar Jadi Miliarder”, nara sumber Jody Brotoseno (Waroeng Steak) , Mas Mono (Ayam Bakar Mas Mono ) , Ustadz Ahmad Jameel, Sabtu (29/11), pukul 19.00 di Hotel @Hom Jl Pandanaran. Informasi: 08157603666 .■ lek-Ks
■ Lingkungan Heru mengatakan alasan menekuni dunia seni yakni melukis berawal dari lingkungan, seperti halnya dua kakaknya semuanya menekuni dunia seni melukis, dan dekorasi eksterior (lanskap). “Mungkin berawal dari situlah melihat kakak-kakak saya melukis, sehingga mulailah saya senang dengan dunia seni salah satunya melukis,” ungkap Heru yang memiliki
dua saudara tersebut. Bapak empat anak tersebut mengatakan dari profesi seni itulah sampai sekarang ini bisa menghidupi keluarganya dan menyekolahkan anak-anaknya, bahkan anak pertamanya saat ini bisa kuliah di Unika Soegijapranata Semarang Jurusan Akuntansi. “Alhamdulillah dengan menekui seni tersebut, saya bisa menghidupi keluarga saya dan mendidik anak-anak saya sampai kuliah,” ungkap Heru yang pernah menjadi juara lomba poster ketika masih di SMA tersebut. Heru yang tergabung dalam komunitas Secac Semarang mengatakan tidak hanya menerima melukis bagi pengujung Lawang Sewu saja, akan tetapi ia juga menerima pesanan lukisan karikatur seperti pindah tugas, kado ulang tahun, foto perkawinan dan lukisan wajah. Menurutnya seni lukis adalah kehidupanya yang digeluti bertahun-tahun sampai sekarang ini, sebab lukisan merupakan karya coretan yang lucu yang tujuannya untuk mengritik atau mendukung, atau bahkan menghibur terhadap siapapun. “Sehingga dari prinsip itulah, saya menyukai dunia seni lukis sampai sekarang ini,” papar Heru. ■ M13-Ks
Hujan .....
bah Khusnul lagi.
(Sambungan hlm 17)
■ Program Pemadatan Sementara Kepala Bidang Pemanfaatan Jalan dan Jem batanDinas Bina Marga Kota Semarang Sukardi mengata kan, bahwa program dari pelak sana proyek pembangunan jalan tembus tersebut adalah pemadatan Jalan Jolotundo se telah pengecoran penyam bungan Jembatan Kartini. “Minggu depan diharapkan pe madatan jalan sudah dilakukan dan selesai,” kata Sukardi. Sedangkan pemadatan jalan tersebut, tambah Sukardi selain menggunakan tanah padas juga menggunakan batu kricak. Pekan depan diharapkan pe madatan Jalan Jolotundo sudah padat dan tidak lagi je blok. ■ bgyKs
Dari ..... (Sambungan hlm 17) sebut bisa berpenghasilan ratusan ribu rupiah bahkan jutaan rupiah setiap harinya. “Dari menekuni hobi itulah, saat ini bisa menjadi profesi saya sebagai pelukis yang dapat menghasilkan uang ratusan ribu bahkan jutaan rupiah,” kata Heru kepada Wawasan, Selasa (25/11) di Gedung Lawang Sewu Semarang. Dengan melukis berbagai macam bentuk Heru mengatakan biasanya mendapatkan uang mulai Rp 25.000 hingga Rp 35.000 setiap kali lukisan. “Untuk harganya sendiri tergantung dari pesanan yang memintanya ada yang di warna ada juga yang tidak,” imbuh Heru.
jah,” kata Khusnul. Menurut Khusnul, pengu rukan jalan jeblok tersebut dila kukan menunggu jalan kering. Lalu, Jalan Jolotundo tersebut dipadatkan dan dibarengi de ngan urugan batu kricak selan jutnya diratakan. Pemerataan jalan dengan lebar jalan enam meter. Perbaikan jalan berlumpur di Jalan Jolotundo, kata Khusnul juga diharapkan setelah jalan menjadi bagus bisa dilalui kendaraan dan bisa diman faatkan warga yang melintas di jalan tersebut. “Kami sudah siap material batu kricak untuk mengurug jalan berlum pur dari Jem batan Kartini menuju ke Jalan Gajah,” tam
Kesehatan ..... (Sambungan hlm 17) Semarang 16 Maret 1993 ini biasa menjadi Sales Promo tion Girl (SPG) di eveneven pameran di beberapa mall Se marang. ‘’Biasanya setiap bulan rame job di eveneven pa meran di mall. Ini barusan saja off, dan akhir bulan ini ada lagi job menjadi spg produk BUMN
Tiket ..... (Sambungan hlm 17) ■ Terjual Tiket KA Maharani dari Semarang Poncol tujuan Surabaya Pasarturi, tiket sudah habis terjual pada tanggal 25 November hingga 31 Desember 2014. “Diharapkan kepada masyarakat, dalam memesan tiket jauh-jauh hari, karena tiket bisa dipesan 90 hari sebelum pemberangkatan,’’ tambahnya. Dengan kebijakan pen-
terkenal,’’tambah Retno yang hobi memelihara kucing ras tersebut. Gadis penyuka telor bakar dan spagetti ini bercitacita kelak bisa bekerja sebagai karyawan ataupun staff di salah satu BUMN terkenal In donesia. Makanya mata kuliah yang hanya tinggal skripsi ini akan diselesaikan tepat waktu dan diharapkan mendapatkan nilai maksimal.■ jakKs jualan tiket tanpa harus mendatangi stasiun, maka masyarakat tidak perlu berjubel lagi di loket. “Belum lagi pembelian tiket di saluran chanel eksternal akan mendapatkan diskon sebesar Rp 7.500. Jangan lupa membawa kartu identitas berupa kartu tanda penduduk (KTP), surat ijin mengemudi (SIM) sebagai identitas ketika ingin membeli tiket untuk berpergian menggunakan jasa layanan kereta api,” tambahnya. ■ Lek-Ks
Seminar Seni Budaya BALAIKOTA- Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Semarang akan menggelar seminar dan diskusi seni budaya, Rabu (26/11) hari ini. Diharapkan hasil seminar bisa digunakan untuk kemajuan pariwisata di Kota Semarang. Menurut Kadisbudpar Kota Semarang Masdiana Safitri, kegiatan akan digelar di Lantai VIII Gedung Moch Ihsan Komplek Balaikota. Kegiatan ini akan mengundang stakeholders dan pemerhati pariwisata, PNS, komunitas serta masyarakat yang peduli perkembangan seni budaya di Semarang. “Diskusi dan seminar ini bersifat terbuka dengan maksud mengumpulkan masukan
serta saran dari masyarakat demi perbaikan kinerja Disbudpar di masa depan dalam mengembangkan dunia seni budaya,” terangnya. Dijelaskan, dua pembicara dihadirkan dalam kegiatan ini. Pembicara pertama adalah wartawan sekaligus koordinator Penggiat Pariwisata Kota Semarang Gus Wahid dan Ketua Asita Jateng Joko Suratno. Kedua tokoh ini akan banyak mengupas bagaimana trik
kan akan memberikan materi mengenai bagaimana mengundang dan menarik perhatian para turis baik domestik maupun mancanegara untuk datang ke Semarang.
Foto: lek
Masdiana Safitri meningkatkan kunjungan wisata serta memadukan even wisata menjadi agenda yang menarik. Adapun Joko dipasti-
■ Even Budaya “Masukan dan hasil seminar akan menjadi rujukan bagi kami untuk merumuskan even budaya seperti apa yang dapat mengundang wisatawan datang dan menghabiskan uangnya di kota ini,” tukasnya. Ditambahkan, pihaknya sangat terbuka menerima kritik dan saran terkait pengembangan even seni budaya serta perbaikan destinasi wisata. Dengan demikian, target kedatangan wisatawan sebesar 3 juta kunjungan di tahun 2015, dapat terealisir. ■ Lek-Ks
Ajari Anak Beretika Makan Bersama WONOTINGAL - Patra Jasa Semarang Convention Hotel (PJSCH) akan menggelar Kids Table Manner dengan tema “Kiddy’s Fun Course”, pada Minggu 7 Desember 2014 mendatang. Kegiatan yang akan berlangsung dari pukul 09.00 WIB – 12.00 WIB tersebut akan mendidik anak-anak mulai dari usia play group untuk belajar etika jamuan makan. “Belajar etika jamuan makan atau istilah kerennya table manner telah menjadi sebuah kegiatan yang sangat popular di kalangan masyarakat. Pada awalnya etika jamuan makan hanya dikenalkan kepada kelompok tertentu, namun pada perkembangannya kegiatan tersebut sudah dipelajari dari semua kalangan dan golongan usia mulai dari dewasa sampai dengan anak-anak,” papar Guest Activities Manager PJSCH Iva Choriati, Selasa (25/11). Nantinya, imbuh Iva, dalam kegiatan Kids Table Manner tersebut para peserta akan diajarkan dan dididik mengenai etika jamuan makan sehingga diharapkan akan menjadi bekal yang positif bagi perkembangannya. “Yang paling utama tujuan dari mengikuti kegiatan ini, anak-anak bisa lebih mandiri dari sejak usia dini,” tambahnya. “Kami mencoba memberi-
ETIKA MAKAN : Sejumlah peserta tengah mengikuti kegiatan Kids Table Manner yang digelar PJSCH beberapa waktu lalu. ■ Foto: dok-Ks kan edukasi kepada anak-anak, bahwa kursus singkat yang akan kami berikan benar-benar menjadi sebuah kegiatan yang seru dan sayang untuk dilewatkan karena manfaat yang akan didapat dari kegiatan tersebut akan menjadi dampak yang positif bagi perkembangan anak-anak,” tandasnya.
■ Diperuntukan Kegiatan yang diperuntukan bagi anak-anak mulai dari usia 5 -12 tahun tersebut akan dipandu oleh trainer yang berpengalaman dibidangnya . “Biaya pendaftaran cukup terjangkau Rp 75 ribu, nantinya peserta sudah bisa mengikuti kegiatan tersebut dengan fasilitas table
manner meals set, voucher berenang dan sertifikat. Bagi para pengantar kami sediakan games dan door prize. Rasanya moment ini sangat sayang untuk dilewatkan,” ungkapnya. Untuk informasi dan keterangan lebih lanjut bisa menghubungi (024) 8414141 ext 8752, 8707 . ■ rix-Ks
MEMBUAT TAMAN: Dua orang pekerja tengah membuat taman baru, di Jalan Sugiyopranoto Semarang tepatnya di depan Hotel Siliwangi Semarang, baru-baru ini. ■ Foto: Shodiqin-Ks
Proyek .....
dari Jakarta,” tukasnya.
(Sambungan hlm 17)
■ Baja Dua alat ini, imbuhnya, merupakan kerangka baja pasangan yang didatangkan langsung dari Jakarta. Jika di pekan ini sudah datang, minggu depan kontraktor hanya cukup memasangkannya saja ke struktur tribun yang telah rampung dibangun. Dengan datangnya dua alat teknik tersebut, proses pembangunan akan lebih cepat rampung karena keduanya hanya cukup dipasang saja tanpa harus membangun. Dengan demikian, dengan dipasangkannya alat tersebut, maka proses pembangunan akan cepat rampung. “Untuk tahap ketiga di tahun 2015 mendatang kami
traktor PT Sinar Cerah Sentosa telah merampungkan pembangunan arcade dan plaza, empat lapangan tenis dan struktur bangunan untuk tribun serta ruko. Selain itu, pemasangan plafon dan keramik juga sedang dikebut oleh para pekerja. Begitu pula pengecatan dinding ruko, juga masih dalam pengerjaan. Adapun pekan depan, kontraktor akan merampungkan pengecoran dua lapangan tenis sehingga GOR TLJ nantinya akan memiliki enam lapangan tenis. “Pekan ini sembari melakukan finishing, mereka akan menunggu datangnya space frame dan tension membrane
anggarkan sebesar Rp30 miliar untuk menambah lapangan bulutangkis, lintasan atletik sintetis dan umum serta sarana prasarana lain yang belum lengkap serta pengadaan alat-alat Mechanical Engineering (ME). Tapi pembangunan tahap II ini akan kami evaluasi dulu, dimana kurangnya,” tukasnya. Pengawas lapangan PT Sinar Cerah Sentosa Subagja mengakui jika progress pembangunan GOR TLJ sangat baik. Kelebihan dua persen dari target yang dicanangkan di pekan ini, diyakininya akan mampu diselesaikan hingga akhir Desember mendatang. “Optimis akan rampung sesuai tenggat waktu karena pecan depan kami hanya memasang alat-alat space frame dan membrane di tribun serta
kerangka baja untuk ruko. Tidak ada kendala yang berarti dalam prosesnya,” tukasnya. Ditambahkan, pihaknya sudah menambah tenaga kerja dua kali lipat serta menambah jam kerja menjadi dua shift. Dengan demikian, masa kerja pihaknya dapat diselesaikan tepat waktu. ■ hid-Ks
Awasi ..... (Sambungna hlm 1) ses. Prosesnya pelaku yang di bawah umur kita serahkan ke Bapas (Balai Pemasyarakatan) yang loka sinya di dekat Pengadilan Negeri Semarang. Kami akan terus kembangkan kasusnya,’’ungkap Priyo.■ M9/lek-Ks
Rabu Wage, 26 November 2014
6.614 Guru Madin Gigit Jari Foto: Agus Umar
Much Rozi
KENDAL - Sebanyak 6.614 guru Madrasah Diniyah (Madin) se-Kabupaten Kendal harus gigit jari. Pasalnya dana bantuan dari Pemkab Kendal yang setiap tahun mereka terima untuk tahun ini dana senilai Rp 3,1 miliar yang berada di Bagian Kesra tidak bisa dicairkan.
‘’Selain itu untuk tahun 2015 mendatang mereka juga dipastikan tidak bakal menerima bantuan tersebut karena meski Bagian Kesra sudah mengalokasikan tapi dicoret oleh tim anggaran,’‘ kata Kabag Kesra, Much Rozi SH MH kepada wartawan, Selasa (25/11). Rozi menjelaskan, bantuan untuk guru madin dinilai menyalahi aturan karena masuk bidang sosial Permendagri No 32 Tahun 2011 junto Permendagri No 39 Tahun 2012 tentang pedoman pemberian hibah dan bantuan bansos yang bersum-
ber dari APBD. ’’Sebelum dibahas di Kebijakan Umum Anggaran (KUA) dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara (PPAS) bantuan harus sudah ada proposal dan dibahas dalam musrendes, mus rencab dan musrenbang, namun selama ini bantuan untuk guru madin tidak sesuai prosedur sehingga meski sudah dialokasikan tapi kita tidak be rani mencairkan,’’ ujar Rozi. Menurutnya, sesuai dengan aturan, ada beberapa lembaga yang bisa menerima bantuan hibah dan sosial di antaranya
pemerintah, pemerintah daerah lainnya, perusahaan daerah, masyarakat dan organisasi kemasyarakatan. Namun memberikan honor kepada guru madin tak termasuk dalam kriteria bantuan sosial. Dijelaskan, pemkab tahun 2014 sudah mengalokasikan anggaran Rp 3,1 miliar untuk guru madin tapi tidak bisa dicairkan, sedangkan tahun 2015 diusulkan tim anggaran tapi tidak disetujui. ’’Berdasarkan temuan BPKP dan hasil konsultasi tim anggaran ke pusat bantuan tersebut tak bisa dicair kan,’’ jelasnya. Rozi mengatakan, untuk 2014 pihaknya membekukan bansos dan hibah sekitar Rp 5 miliar. Ditambahkan, untuk tahun 2015 pihaknya hanya mengalokasikan bansos dan hibah untuk keagamaan Rp 500 juta, kemasyarakatan Rp 400 juta, panti asuhan Rp 200 juta dan GNOTA Rp 200 juta atau total sebesar Rp 1,3 miliar. ’’Padahal 2014 lalu alokasi untuk bansos dan hibah hampir mencapai Rp 5 miliar,’’ ujarnya. ■ Mar/SR
■ Kasus Penyelewengan Pupuk
Polres Tetapkan Dua Tersangka DEMAK - Setelah melalui tahap penyelidikan, Polres Demak akhirnya menetapkan dua tersangka penyelewengan pupuk urea bersubsidi, Selasa (25/11). Mereka adalah Purwanto (50), warga Genjer Grobogan, sopir truk K 1310 YF dan Suka Permana (35), warga Margoyoso Pati, sopir truk Nopol K 1917 GA. Keduanya disangka melanggar UU Darurat Nomor 7/1955 pasal 6 (1) b, karena diduga memperjualbelikan pupuk bersubsidi tidak pada peruntukannya. Waka Polres Demak Kompol Yani Permana menyampaikan, kedua tersangka diamankan berikut barang bukti berupa dua unit truk masing-masing bermu-
atan pupuk urea bersubsidi seberat 10 dan delapan ton di dua lokasi berbeda. Yakni di Desa Dondong, Kecamatan Gajah dan Desa Pilangwetan, Kebonagung. “Berdasarkan hasil investigasi tim kami, kedua tersangka telah terlibat penyaluran pupuk ber subsidi tak sesuai peruntukannya dengan cara memperjualbelikan kepada selain yang berhak. Bahkan sebagai pihak lain selain produsen, distributor dan pengecer, kedua tersangka telah menjual pupuk bersubsidi tersebut di atas harga eceran tetap (HET) Rp 90 ribu per sak kapasitas 50 kilogram hingga seharga Rp 110 ribu per sak,” terang wakapolres didampingi Kasubbag Humas AKP
BARANG BUKTI: Wakapolres Demak Kompol Yani Permana didampingi Kasubbag Humas AKP Zamroni menunjukkan barang bukti berupa pupuk bersubsidi berikut truk pengangkut. ■ Foto: sari jati/SR
Zamroni, Selasa (25/11). Lebih lanjut dijelaskan, modus penyelewengan distribusi pupuk bersubsidi itu dilakukan dengan cara tersangka membelinya dari perseorangan. Setelah dilakukan penelusuran ratusan sak pupuk bersubsidi itu diperoleh dari seorang pengecer resmi dengan har ga sudah di atas HET yakni Rp 107 ribu per sak isi 50 kilogram. Menurut keterangan tersang ka Suka Permana kepada penyi dik Polres Demak, dirinya membeli pupuk bersubsidi dari seorang warga Jatirogo Karanganyar bernama Timur seharga Rp 109 ribu. Sementara Timur membeli dari Masrukin, pengecer resmi di Desa Kedondong, Demak Kota seharga Rp 107 ribu. Sedangkan tersangka Purwanto mendapat kan pupuk bersubsidi dari seseorang bernama Cahyo di Gudang Penyangga Pupuk Brumbung seharga Rp 112 ribu per sak. Menurutnya, Cahyo mendapatkan pupuk tersebut dari Alfan seharga Rp 107 ribu per sak. Baik Suka maupun Purwanto menjualnya kembali di Pati dan Grobogan seharga Rp 120 ribu per sak. “Untuk tahap pertama ini kami baru menjerat para pembawanya. Namun jika cukup bukti, tak menutup kemungkinan penyelidikan berkembang pada para pemilik pupuk, baik pengecer maupun ditributor,” tandasnya. ■ ssi/SR
Kasus Perceraian, Grobogan Peringkat 2 GROBOGAN - Semenjak 2010, tren perkara perceraian di Kabupaten Grobogan terus meningkat. Diprediksi, tahun ini Grobogan masih akan menduduki peringkat kedua di Jateng dengan perkara perceraian terbanyak setelah Cilacap, sebagaimana tahun 2013. Hingga Oktober 2014, sudah 3.030 perkara perceraian masuk di Pengadilan Agama Purwodadi atau hampir mendekati jumlah perkara tahun 2013 yang mencapai 3.506. Panitera Muda (Panmud) Hukum Pengadilan Agama Purwodadi, Dul Djawahir mengatakan, tercatat 22 dari 3.030 perkara
yang telah diputus, diajukan oleh PNS Grobogan. Sementara secara berurutan angka perceraian pada 2010-2012 yakni 2.832 perkara, 2.912 perkara dan 3.187 perkara. Ada 15 faktor yang mempengaruhi perceraian. Alasan yang mendominasi faktor ekonomi, gangguan pihak ketiga, tak ada tanggung jawab dan kawin paksa. ‘’Paling banyak faktor ekonomi. Contohnya pendaftaran perceraian justru cukup tinggi seusai Lebaran. Yakni saat warga yang kerja boro pulang kampung. Ada yang kerja tidak kirim uang, ada yang kirim uang tapi uangnya malah dipakai yang tidak benar,”
ujar Dul Djawahir, Senin (24/11). Selain itu, lanjut Djawahir, faktor perceraian lainnya adalah adanya pihak ketiga yang didominasi dari wilayah Kota Purwodadi. Salah satunya disebab kan banyaknya tempat hiburan. Cerai bisa diajukan dari pihak istri atau suami. Namun sebelum diproses, PA wajib melakukan mediasi agar keduanya tetap mempertahankan status hubungan sebagai suami istri. ‘’Untuk PNS, cerai harus di-lengkapi surat izin dari atasan, yang dalam hal ini adalah bupati. Tanpa surat izin bupati, Pengadilan Agama tidak akan memrosesnya,” tandas Djawahir. ■ K-26/SR
BERDESAKAN: Warga miskin penerima dana PSKS berdesakan sejak pagi di halaman belakang Kantor POS Demak karena tak mengetahui jadwal pembagian per desa/kelurahan. ■ Foto: sari jati/SR
98.811 RTS Terima Dana PSKS DEMAK - Dana Program Simpanan Keluarga Sejahtera (PSKS) alokasi bulan November dan Desember 2014 untuk wilayah Kabupaten Demak mulai dibagikan, Selasa (25/11). Sebanyak 98.811 rumah tangga miskin (RTS) penerima PSKS yang sebelumnya menerima bantuan langsung tunai (BLT) dan Bantuan Langsung Sementara Masyarakat (BLSM) pun dijadwalkan per kelompok berdasarkan desa dan kecamatan agar tak terjadi penumpukan massa saat dana kompensasi kenaikan BBM dibagikan. Walau demikian tetap saja terjadi antrean panjang. Seperti terlihat di halaman belakang Kantor POS Demak dan halaman Kecamatan Sayung. Bahkan ada sejumlah ibu-ibu ping san karena tak kuat terlalu lama mengantre, sehingga petugas pos terpaksa mengeva kuasi ke tempat yang lebih lega agar yang bersangkutan tersadar kembali. “Saya antre sejak jam tujuh
dan tidak sarapan, karena tidak tahu kalau tiap desa/kelurahan sudah ditentukan jam pembagian PSKS-nya,” ujar Ani (37), warga Desa Bolo, Kecamatan Demak Kota, setelah siuman dari pingsannya. Kepala Kantor Pos Demak Ahmad Sulkin menuturkan, penyaluran dana PSKS yang dijadwalkan mulai 25-29 November tersebut berlangsung relatif lebih tertib dibandingkan saat pembagian BLT mau pun BLSM. Selain sudah disosialisasikan jauh hari sebelumnya, antara antrean mas sa dengan bagian verifikasi dan juru bayar dipisahkan. Selain dibantu tenaga dari Kantor Pos Besar Johar Semarang, PT Pos Demak juga dibantu pengamanan dari Polsek dan Koramil Demak Kota. “Jumlah penerima PSKS Kabupaten Demak 98.811 RTS, sama persis dengan jumlah penerima BLSM. Maka itu syarat pengambilannya pun tak beda, penerima manfaat hanya menunjukan kartu perlindungan sosial (KPS) dan KTP atau KK
yang masih berlaku,” terangnya. Disebutkan pula, sesuai instruksi dari pusat masing-masing RTS menerima dana PSKS Rp 400 ribu untuk alokasi dua bulan, yakni November dan Desember. Sehingga dana PSKS yang digulirkan pada tahap pertama total sejumlah Rp 39.524.400.000. Kecuali Kecamatan Wonosalam, 13 kecamatan yang ada di Kabupaten Demak telah terjadwal penyaluran dana PSKSnya. Delapan kecamatan yang serentak dibagikan mulai tanggal 25 November adalah Demak Kota, Karangawen, Sayung, Guntur, Boang, Wedung, Dempet, dan Mranggen. Sedangkan lima kecamatan yang penyalurannya pada tanggal 28 dan 29 November yakni Karangtengah, Gajah, Karanganyar, Kebonagung dan Mijen. “Wonosalam hingga saat ini beluma ada kejelasan jadwal karena pihak kecamatan belum menyampaikan kesiapannya,” kata Ahmad Sulkin. ■ ssi/SR
Kirim TKW Ilegal, Dibekuk Polisi KENDAL - Jajaran Polres Kendal berhasil membekuk dua pelaku pengiriman tenaga kerja wanita (TKW) ilegal. Selain itu saat menangkap pelaku petugas juga berhasil mengamankan dua calon TKW yang akan dikirim ke luar negeri, satu di antaranya masih di bawah umur. Kedua pelaku mengirimkan TKW secara ilegal untuk dipekerjakan sebagai buruh rumah tangga di Malaysia. Kedua pelaku yang berhasil diamankan adalah Sudaryanto (48) dan Nur Hidayah (39), warga Kecamatan Gemuh, Kabupaten Kendal. Kedua pelaku berhasil dibekuk jajaran Reskrim Polres Kendal saat hendak memberang katkan dua warga Kendal, Rubiati dan Sutriati ke Bandara Ahmad Yani Semarang. Dari penggrebekan tersebut, polisi juga mengamankan dokumendokumen penting sebagai barang bukti dan dua calon tenaga kerja wanita yang hendak dikirim ke Malaysia. Tersangka ditangkap lantaran memberangkatkan TKI secara ilegal, karena tanpa melalui pembekalan yang memadai dan penampungan. Bahkan dari dua TKI yang akan diberangkatkan
salah satunya masih di bawah umur. Paspor yang digunakan juga tak sesuai dengan aturan yang berlaku karena menggunakan paspor kunjungan. Kedua tersangka mengaku setiap memberangkatkan satu orang mendapatkan bagian hingga Rp 10 juta. Uang tersebut lalu dibagi dua dan satu orang lainnya yang kini masih buron. Kapolres Kendal AKBP Harryo Sugihhartono melalui Kasat
Reskrim Iptu Fiernando Andriansyah menuturkan, kedua tersangka sudah berulang kali memberangkatkan TKI secara ilegal ke Malaysia. Akibat perbuatannya, tersangka akan dijerat pasal 4 UU RI Nomor 21 Tahun 2007 dan pasal 102 huruf a junto pasal 4 UU RI Nomor 39 Tahun 2004 tentang penempatan dan perlindungan tenaga kerja Indonesia ke luar negeri. ■ Mar/SR
DIBEKUK: Dua tersangka pengiriman TKW ilegal, Sudaryanto dan Nur Hidayah dibekuk jajaran Reskrim Polres Kendal saat hendak memberangkatkan dua TKW ke Malaysia. ■ Foto: Agus Umar/SR
Rayakan Hari Guru, SMKN 1 Sayung Gelar Drama Teatrikal DEMAK - Hari Guru di lingkup SMK Negeri 1 Sayung dirayakan dengan menampilkan drama teatrikal, Selasa (25/11). Berbaur dengan dewan guru dan sejumlah siswa-siswi, peserta ekskul teater ‘Negara’, Kepala SMK Negeri 1 Sayung Gigis M Afnan SPd MPd turut memerankan sosok ‘Sang Pembebas’ demi terciptanya pendidikan berkualitas berikut ge nerasi penerus nan cerdas. Adegan dibuka dengan munculnya serombongan pelajar yang bingung mencari sosok pahlawan sebagai panutan. Disusul kemudian adegan kedua dengan hadirnya sejumlah guru dalam kondisi kaki dan tangan terlilit tali, serta mulut terbungkam lakban. Menyimbolkan kebebasan guru beresk-
presi dan berinovasi yang ter belenggu oleh aneka regulasi serta kurikulum yang ternyata kurang saling mendukung. Namun bagaimana pun guru tetap guru, yang dengan keterbatasannya selalu berusaha mencerdaskan anak bangsa. Sehingga para pelajar itu pun menemukan pahlawan sejati me reka pada sosok sang pendidik. Hingga kemudian muncul sosok Sang Pembebas, yang memberikan keleluasaan para insan pendidik itu untuk mengeksplor potensi dan kompetensi mereka. Menggunakan sa pu lidi Sang Pembebas membukakan jalan, menghilangan rintangan dan hambatan, agar dunia pendidikan berkualitas semakin berkembang dan menghasilkan generasi penerus
yang cerdas, kreatif namun tetap berakhlakul karimah. “Drama teatrikal ini sebenarnya merupakan bagian dari Kurikulum 2013 khususnya materi seni budaya. Jadi di samping turut serta berperan dalam cerita teatrikal, muridmurid yang menonton pun juga dapat menyerap nilai esen sinya untuk dijadikan materi pelajaran di kelas. Sehingga kegiatan perayaan Hari Guru yang kami selenggarakan mulai jam pelajaran 1-3 pastinya tak mengganggu jam belajar siswa,” terang Gigis M Afnan. BEBASKAN BELENGGU: Sosok Sang Pembebas yang diperankan Kepala SMKN 1 Sayung Gigis M Afnan saat membuka belenggu dan membebasakan para guru untuk berekspresi dan berkreativitas mengeksplor potensi dan kompetensinya dalam memajukan dunia pendidikan. ■ Foto : sari jati/SR
■ Perjuangkan PTT/GTT Disebutkan pula, selain tetap memperjuangkan perubahan nasib untuk para PTT dan GTT, pihaknya juga selalu siap den-
gan program- program peningkatan mutu pendidik berupa diklat, workshop, studi banding, lokakarya dan sebagainya. Sementara itu untuk meningkatakan disiplin dan karakter kepribadian guru dilakukan pembinaan rutin setiap bulan. Sedangkan mengenai Kurikulum 2013 yang disebutnya sedikit rumit dalam implementasi terkait keterlambatan sosialisasi, Gigis M Afnan berharap pemerintahan yang baru bersedia melakukan peninjauan ulang terhadap regulasi pendidikan demi kemudahan guru berekspresi dan berkreativitas, tentunya dengan tidak mengurangi esensi pendidikan yang berkualitas. ■ ssi/SR
Rabu Wage, 26 November 2014
Ganti Nopol, Pencuri Truk Dibekuk UNGARAN - Sabar Zaeri (36) dan Udik Pramono (19), keduanya warga Dusun Karangwuni, Desa Banyusari, Kecamatan Grabak, Kabupaten Magelang, ditangkap polisi karena diduga telah mencuri truk bermuatan paving Nopol AA 1971 CV milik Budiyanto (47), warga Dusun/Desa Sucen, Kecamatan Salam, Magelang. Polisi menyita truk, kunci T modifikasi, motor Suzuki Smash sebagai sarana mencuri, cat pilok, stiker, dan plat nomor polisi palsu AD 1745 JD sebagai barang bukti. Sebelum hilang, korban berhenti di pangkalan truk Jambu, Kabupaten Semarang. Setelah memarkir truknya, korban pergi ke warung kopi sembari beristirahat sejenak. Namun usai minum kopi, korban sudah tak mendapati truknya lagi. Korban lantas melapor ke Polsek Jambu. ‘’Setelah menerima laporan, anggota Polsek Jambu menyebarkan informasi lewat jaringan komunikasi internal kepo-
lisian. Informasi itu ditindaklanjuti patroli oleh jajaran polsek lain yang mendapati ada truk berhenti di jalan daerah Banyubiru dan sopir truk tengah mengganti plat nomor,’‘ ungkap Wakapolres Semarang, Kompol Erwin H Dinata didampingi Kasat Reskrim Polres Semarang, Iptu Herman Sophian di Mapolres Semarang, Selasa (25/11). Saat didatangi polisi, sopir truk yang kemudian diketahui bernama Sabar Zaeri itu berusaha kabur. Polisi langsung melakukan pengejaran dan berhasil menangkap tersangka. Selain menangkap Sabar Zaeri, polisi juga menangkap teman-
nya, Udi Pramono yang ikut mengawasi saat Sabar mencuri truk di Jambu. ‘’Otak pencurian truk adalah Sabar. Dia sudah mempersiapkan stiker, cat pilok, dan kunci T modikasi. Stiker dan cat pilok itu untuk menyamarkan truk curian agar tak dikenali,’‘ ujar wakapolres sembari menyebutkan stiker dipasang dikaca depan sedangkan cat pilok untuk mengecat pintu bak belakang. ■ Terlilit Utang Adapun tersangka Sabar mengaku nekat mencuri truk karena terbelit utang karena mengambil kredit untuk membeli truk. Namun truk kreditan tersebut ditarik pihak leasing (pemberi kredit) karena tak bisa mengangsur. Di hadapan wakapolres, Sabar mengaku sudah dua kali mencuri truk. Pertama kali dia mencuri truk di daerah Temanggung. Truk hasil curian lantas diprotoli dan seluruh onderdilnya dijual eceran di Magelang laku Rp 20 juta. ‘’Rencananya truk yang saya
PENCURI TRUK: Polisi menangkap Sabar Saeri dan Udik Pramono karena diduga telah mencuri truk yang diparkir di pangkalan truk Jambu, Kabupaten Semarang. ■ Foto: Rusmanto Budhi/SR curi di Jambu juga akan saya protoli dan onderdilnya dijual eceran,’‘ ungkap Sabar.
Wakapolres menambahkan, tersangka dijerat pasal 362 KUHP tentang Pencurian de-
ngan ancaman hukuman maksimal 7 tahun. ‘’Tersangka sudah ditahan,’‘ ujar Erwin. ■ rbd/SR
FPPI Tolak Kenaikan Harga BBM
Komunitas Trail Lakukan Bedah Rumah
SALATIGA - Puluhan aktivis Front Perjuangan Pemuda Indonesia (FPPI) Salatiga ‘meneriakkan’ penolakan terhadap kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) dengan cara unik, Senin (25/11). Mereka mendorong motor seolah-olah mogok dari depan Kampus STAIN dengan mulut ditutup lakban hitam. Tak pelak aksi ini cukup menyita perhatian masyarakat pengguna jalan. Melintas dari depan Kampus I STAIN, para mahasiswa mengitari Lapangan Pancasila sambil mendorong motor. Puluhan aktivis kemudian longmarch melalui Lapangan Pancasila dan berakhir di kantor DPRD. “Apa yang kami lakukan sebagai bentuk protes kepada pemerintah bahwa menaikkan BBM bukan jalan keluar untuk menyelesaikan masalah. Kami juga menolak dicabutnya subsidi bagi rakyat,” kata Mubtadiul, Koodinator Lapangan FPPI kepada awak media Senin (25/11) saat berada di depan gerbang DPRD.
UNGARAN - Komonitas motor trail bersama relawan melakukan bakti sosial bedah rumah milik Marsono (91) dan istrinya Lastri (75) di Pundung Putih RT 3 RW 3 Gedanganak, Ungaran Timur. Kegiatan sosial ini dilaksanakan mulai Sabtu (22/11) pekan lalu. Seorang peserta bedah rumah, Prapto Tokrik Nugroho mengatakan, komunitas trail berasal dari Ungaran dan sekitarnya dibantu relawan Salatiga Peduli, Semarang Peduli, serta pekalongan Peduli sengaja memilih rumah Marsono karena kondisinya tidak layak huni. Dibantu warga sekitar, rumah berukuran 7x7 m2 dirubuhkan dan dibangun lagi. ‘’Kita menggalang bantuan dari donatur untuk memperbaiki rumah mbah Marsono. Bantuan itu berupa uang tunai, semen, asbes, kayu dan batako,’‘ ungkapnya, Selasa (25/11). Menurut Prapto, niat memperbaiki rumah Marsono muncul ketika seorang temannya melintasi rumah tersebut melihat pemilik rumah tengah memperbaiki atap seng yang bocor. Ternyata atap rumahnya rusak parah sehingga saat turun hujan airnya masuk ke dalam rumah. ‘’Setelah kita sampaikan ke teman-teman dan relawan akhirnya disepakati memperbaiki ru-
TOLAK KENAIKAN BBM: Sebagai bentuk protes atas kenaikan harga BBM, puluhan aktivis FPPI Salatiga mendorong motor dari depan Kampus STAIN dengan mulut dilakban mengitari Lapangan Pancasila, Selasa (25/11). ■ Foto: Ernawaty/SR FPPI menuntut agar pemerintahan Jokowi menarik semua regulasi yang melanggar konstitusi dan merugikan rakyat. Pemerintahan Jokowi dinilai belum memadai dalam bekerja untuk rakyat dengan kenaikkan harga BBM, khususnya premium dan solar bersub-
sidi, termasuk menyediakan lapangan kerja bagi rakyat. Kedatangan mereka di DPRD ditemui dua anggota DPRD dari PDIP, yakni Dance Ishak Palit dan M Kemat. Keduanya mengatakan aspirasi para mahasiswa akan disampaikan ke pemerintah pusat.■ rna/SR
Bos KSU Gajah Artha Tersangka SALATIGA - Sat Reskrim Polres Salatiga akhirnya menetapkan Ristantyo, bos sekaligus Bendahara Koperasi Serba Usaha (KSU) Gajah Artha Salatiga yang berlokasi di Jalan Jenderal Sudirman sebagai tersangka dugaan penggelapan dana nasabah hingga ratusan juta rupiah. Penetapan tersangkan dilakukan setelah yang bersangku-
tan diperiksa untuk kali kedua oleh penyidik Sat Reskrim Polres Salatiga, Selasa (25/11). Hingga kemarin petang yang bersangkutan masih menjalani pemeriksaan. Kepolres Salatiga AKBP RH Wibowo saat dikonfirmasi menuturkan, penetapan tersangka dilakukan karena bos KSU Gajah Artha Salatiga diduga kuat melakukan penggelapan atas dana
TERSANGKA: Ristantyo, bos sekaligus Bendahara KSU Gajah Artha Salatiga tengah menunggu pemeriksaan di Mapolres Salatiga, kemarin.■ Foto: Ernawaty/SR
nasabah koperasi tersebut. “Benar, hari ini (kemarin) yang bersangkutan sudah resmi sebagai tersangka atas dugaan penggelapan dana nasabah KSU Gajah Artha,” kata kapolres kemarin. Ristantyo dilaporkan Petrus Yustinus Parito (66), warga Manggasari 48, RT 03 RW IV Tegalrejo, Argomulyo, Salatiga, selaku nasabah koperasi atas dugaan pemotongan saldo sebesar Rp 30,8 juta. Selain itu, Parito juga melaporkan Sisa Hasil Usaha (SHU) sebesar Rp 382 juta yang diduga dilakukan oleh pengurus koperasi. Termasuk dugaan penggelapan dana asuransi jiwa sebesar Rp 8 juta. Pelapor Petrus Yustinus Parito (66) saat ditemui di rumahnya di Manggasari Tegalrejo, Argomulyo, Salatiga, Selasa (25/11) mengatakan apresiasinya kepada Reskrim Polres Salatiga yang serius menangani kasus yang telah dilaporkan. ■ rna/SR
BANDUNGAN – Acara peningkatan keterampilan keamanan rakyat (kamra) bagi anggota Organisasi Kemasyarakatan (Ormas), diselenggarakan oleh Badan Kesatuan Bangsa, Politik dan Perlindungan Masyarakat (Kesbangpol dan Linmas) Provinsi Jawa Tengah di Bandungan, Kabupaten Semarang, mulai Senin (24/11). Kepala Badan Kesbangpol dan Linmas Jateng, Drs Achmad Rofai MSi dalam sambutannya saat membuka acara menyebutkan, usaha pertahanan dan keamanan negara sebagaimana diamanatkan dalam UUD 1945, pada dasarnya merupakan hak dan kewajiban
hasa Jawa dengan peserta pejabat di lingkungan Pemkot Salatiga. Lomba yang sekaligus memperingati HUT Ke-43 Korpri itu sekaligus memberi dorongan atas imbauan gubernur,” kata Djisnozero. Meski pada hari Kamis setiap pekan PNS di wilayah Provinsi Jawa Tengah diwajibkan menggunakan Bahasa Jawa, namun lomba yang diikuti 29 peserta yang seluruhnya PNS itu seakan menjadi momok. “Kami merasa bangga karena para pejabat pemkot mau mengikuti lomba ini. Itu satu pintu masuk untuk lebih mengenal kembali Bahasa Jawa, bahasa yang kali pertama dilisankan saat bisa berbicara,’‘ terangnya. ■ Gayeng Menjelang lomba dimulai, suasana sudah terasa gayeng. Apalagi ketika Sekda Kota Sala-
tiga, Drs Agus Rudianto MM menyampaikan sambutan pembukaan menggunakan Bahasa Jawa. Suasana semakin meriah karena banyak kosa kata, dan tembung Jawa yang diucapkan seringkali salah ejaan dan kurang lancar. Tapi komitmen sekda yang sekaligus Ketua Dewan Pengurus Korpri Kota Salatiga yang memberi sambutan dengan Bahasa Jawa sangat membanggakan. Pada Kamis depan, semua PNS di Pemkot Salatiga akan memulai menggunakan Bahasa Jawa dalam menjalankan tugas dan perbincangan antarpegawai. “Kamis pekan depan semua PNS di lingkungan pemkot wajib menggunakan Bahasa Jawa ketika berbicara, baik pada acara resmi maupun perbincangan biasa,” ujar Agus Rudianto. Sementara lomba membaca cerita dengan Bahasa Jawa untuk peja-
bat Kota Salatiga ditetapkan menjadi agenda rutin tahunan oleh Korpri Salatiga. Dalam kegiatan ini panitia mengandeng tiga dewan juri, yakni Pinarno SPd, Dra Mien Suwadji MPd dan Jayus Suhartono. Hasilnya, dewan juri menetapkan para juaranya. Juara pertama diraih Nyoto Dwi Sabdo (DPPKAD), Juara II diraih Ani Hascaryani (Bagian Umum) dan Juara III Agung Nugroho (perwakilan Kecamatan Sidomukti). Sedangkan juara Harapan I diraih S Adi S (Dinas BM dan PSOA) dan Harapan II BPH Pramusinta (Discipkataru). ■ rna/SR BAHASA JAWA: Kepala Kantor Lingkungan Hidup (KLH), Prasetio Ichtiarto menjadi salah satu peserta lomba membaca cerita berbahasa Jawa, Selasa (25/11).■ Foto: Ernawaty/SR
bes,’‘ ungkapnya. Pemilik rumah, Lastri mengaku senang rumahnya diperbaiki. Sebab selama ini perbaikan rumah hanya dilakukan tambal sulam akibat penghasilannya pas-pasan. ‘’Suami saya penjaga malam gereja dengan penghasilan Rp 200 ribu per bulan. Saya sendiri hanya menjadi tukang bersihbersih rumah salah seorang warga perumahan dengan upah Rp 200 ribu setiap bulannya ,’‘ tutur Lastri dalam Bahasa Jawa.■ rbd/SR
BEDAH RUMAH: Para penggemar trail dari Ungaran dan sekitarnya bersama relawan melakukan bedah rumah milik Marsono di Pundung Putih RT 3 RW 3 Gedanganak, Ungaran Timur. ■ Foto: Ist/rbd/SR
Peningkatan Keterampilan Kamra Bagi Anggota Ormas
Bahasa Jawa Seakan Menjadi Momok SALATIGA - Sebagai upaya membudayakan bahasa, sastra dan aksara Jawa, Dewan Kesenian Salatiga (DKS) menyelenggarakan lomba membaca cerita dengan Bahasa Jawa, Selasa (25/11). Tidak jarang, para peserta gelagapan saat melisankan tembung Jawa. Uniknya, para peserta adalah kalangan pejabat di lingkungan Pemkot Salatiga. Diluardugaan, mereka antusias mengikuti acara ini. Bahkan pesertanya mencapai 29 orang dari berbagai instansi pemerintah di lingkungan pemkot. Ketua DKS Salatiga Djisnozero mengatakan, kegiatan lomba membaca dengan Bahasa Jawa bertujuan untuk memasyarakatkan Perda Provinsi Jawa Tengah Nomor 9 Tahun 2012 tentang Bahasa, Sastra dan Aksara Jawa. “DKS menyelenggarakan lomba membaca cerita berba-
mah mbah Marsono,’‘ ujarnya. Peserta bedah rumah lainnya, Cahyono Hariyadi menambahkan, rumah Marsono sengaja dirobohkan mengingat kondisinya sudah tak layak huni. Sambil menunggu rumahnya selesai dibangun, pasangan kakek nenek tersebut tinggal di rumah Ketua RT setempat. ‘’Rencananya akan kita bangun semi permanen. Temboknya dari batako setinggi satu meter lantas diatasnya dipasang papan kayu, sedangkan atapnya yang semula seng diganti as-
semua warga negara serta dilaksanakan melalui sistem pertahanan dan keamanan rakyat semesta oleh TNI dan Polri sebagai kekuatan utama serta rakyat Indonesia sebagai kekuatan pendukung. Sistem ini, menurut Acmad Rofai, harus dipahami sebagai upaya memperkuat ketahanan nasional dan wawasan kebangsaan, karena hal tersebut tercakup dalam konsepsi peningkatan rasa cinta tanah air dan bela Negara sebagai kesadaran yang harus tumbuh dan berkembang dalam pri-badi, organisasi dan masyarakat yang memiliki cita-cita dan tujuan nasional. ‘’Dalam konteks ini
peran ormas sangat penting, utamanya untuk mendidik karakter moral bangsa,” tambahnya. Sebelumnya Kepala Bidang Linmas, Drs Noor Hadi SH MHum selaku ketua penyelenggara melaporkan, acara peningkatan keterampilan kamra ini diikuti oleh 140 peserta yang semuanya merupakan anggota ormas seperti HMI, LDII, GKRI, GP Ansor, Pemuda Muhamadiyah, SAPMAPP dan Pramuka. Peserta sebanyak itu, katanya, dibagi dalam dua angkatan, yaitu angkatan I dan II dengan sejumlah narasumber yang memberikan materi berupa teori dan praktik, terutama untuk materi kesamaptaan, teknik bela diri dan teknik dahura. ■ K-26/SR
Rabu Wage, 26 November 2014
MUGASSARI- Walikota Semarang Hendrar Prihadi membuka Pandanaran Art Festival di seputar Jalan Menteri Supeno, Jumat malam (21/11). Turut hadir dalam kegiatan tersebut SKPD di lingkungan Pemkot Semarang termasuk camat dan lurah, dan juga anggota Muspida. Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya event agenda tahunan Pemkot Semarang kali ini mengangkat tema “Harmoni Semarang”. Tema ini mengandung arti keberagaman kebudayaan yang unik di Kota Semarang sebagai potensi yang harus tetap dilestarikan. Para pengunjung disuguhi empat zona yang memiliki ciri kekhasan masing. Zona tersebut yakni Zona Art, Zona Dolanan, Zona Jualan, dan Zona Kuliner dengan jumlah stan sekitar 100 buah ini berisi beragam kuliner, hasil kerajinan dan berbagai macam produk dari UKM. Walikota dalam sambutannya menyampaikan ucapan terimakasih kepada semua pihak yang telah banyak membantu atas terselenggaranya even tahunan ini. Sehingga tahun ini telah memasuki empat kali. ”Sungguh luar biasa karena kesekian kalinya Semarang bisa
”Harmoni Semarang” Pandanaran Art Festival 2014 menyuguhkan hiburan bagi seluruh warga, sebagai ajang ekspresi bagi para seniman maupun kesenian yang dikemas dalam event Pandanaran Art Festival 2014 yang diselenggarakan ,” ungkapnya. Di Zona Art, ditampilkan 11 galeri lukisan dari 10 pelukis cilik Bengkel Pelukis Cilik Yos Soesilo dan 1 pelukis paranormal Mbah Bejo. Selain itu di Zona Art ada display dari komunitas OASE, Lopen Semarang, Komunitas Penggiat Sejarah, The Heritage Coffee, Berline, Semarang Photography Event, Artkroobatik, Akar Asem Tattoo, Chalkart, Run SMG, Stand Up Comedy Semarang, Semarang Henna Art, Sobokartti dan Hysteria. ■ Tradisional
Sementara di Zona Kuliner ada bazar kuliner dari 18 hotel dan restoran se-Kota Semarang. Ditambah akan ada Live Cooking Competition dengan tema Kuliner Tradisional Semarang yang diikuti oleh 18 hotel dan restoran se-Kota Semarang. Di samping itu, akan diselenggarakan juga lomba Tray on The Road, yang diikuti waitress dari 18 hotel dan restoran se-
Kota Semarang dengan menempuh jarak kurang lebih 1.000 m sambil membawa nampan dan botol minuman. Di Zona Dolanan Anak, ditampilkan berbagai bentuk dolanan anak tradisional dan tarian tradisional Nusantara. Selain itu, ada pula display dolanan tradisional anak-anak dan kursus membatik oleh Club Merby Semarang dan terakhir tidak kalah menariknya terdapat Zona Jualan yang menjual beraneka macam barang dagangan yang sayang juga jika tidak ditonton. Walikota berharap agar even Pandanaran Art Festival 2014 dapat menampilkan berbagai potensi kebudayaan dan kesenian Kota Semarang baik yang berupa karya seni, sejarah Kota Semarang, dolanan anak, kuliner tradisional bahkan UMKM Kota Semarang sehingga secara tidak langsung dapat menjadi atraksi wisata tersendiri yang dapat menarik minat wisatawan untuk berkunjung ke Kota Semarang. “Ini juga menjadi sarana menumbuhkan rasa kecintaan Warga Semarang terhadap ko- COBA EGRANG: Meski sempat terjatuh, namun Walikota Hendrar Prihadi tidak segan mencoba naik egrang, tanya,” tutup Hendrar Priha- sebuah dolanan tradisional yang kembali diangkat dalam Pandanaran Art Festival 2014, 20-23 Nopember lalu. ■ Foto: ptreks-rth di.■ Hid-rth
Teater Asa Unjuk Kemampuan NGALIYAN- Hiasan lampu menghidupkan halaman Auditorium 2 Kampus 3 UIN Walisongo Semarang dalam pementasan Teater Asa UIN Walisongo Semarang, Senin (24/11) malam. Acara panggung apresiasi dengan tema “Pasar” tersebut dimulai pukul 19.00 WIB malam. Berbagai perform di tampilkan oleh Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Teater Asa, seperti perform teater dengan teman “Pelacur Tua”, Perform Gerakan Mati Suri (Gemari) dengan mengapresiasikan seni tubuh. Selain itu juga penampilan musik reggae oleh Godong Kates (Gika), dan Instrumen Teater Asa (Intersa) serta pembacaan puisi oleh Teater Asa
dan penampilan geguritan oleh tokoh kesenian dari Surabaya yakni Mbah Thohir serta penampilan tari. Katua panitia Umar Hanafi mengatakan kegiatan panggung apresiasi ini diadakan dalam rangka mengapresiasikan teman-teman yang memiliki karya atau bakat selama ini yang digelutinya. Panggung ter-sebut digelar dengan tujuan memotivasi mahasiswa untuk berkarya. “Kegiatan ini juga sekaligus dalam rangka mengakrapkan kembali dengan kejenuhan-kejenuhan teman-teman selama ini biar lebih solid kembali,” kata Umar kepada Wawasan, Selasa (25/11) di kantornya. Umar yang juga sebagai De-
visi Satra di Teater Asa mengharapkan dengan adanya kegiatan panggung apresisasi ini kreatitas lebih terasah, dan lebih muncul lagi bakat-bakat yang dimiliki. “Semoga kegiatan yang diadakan enam bulan sekali ini dapat memotivasi teman-teman untuk semangat dalam berkarya,” harap Umar. Sementara Umi Mahmudah salah satu penonton mengapresiasi kegiatan yang diadakan oleh Teater Asa. Menurutnya kegitan ini sangat positif untuk dapat menumbuh kembangkan bakat-bakat yang masih terpendam. “Di samping itu, kegiatan ini juga benar-banar menghibur kami di sela-sela banyak tuga kuliah,” kata umi. ■ M13-rth
TARI : Tarian yang dibawakan para mahasiswa FBS Unnes menjadi pembukaan dalam helatan FBS Award, sekaligus puncak peringatan Bulan Bahasa dan Seni di kampus Unnes Sekaran, Selasa (25/11). ■ Foto : Arixc Ardana-rth
FBS Unnes Bagikan Award SEKARAN - Untuk ketujuh kalinya, Fakultas Bahasa dan Seni (FBS) Universitas Negeri Semarang (Unnes) memberikan penghargaan FBS Award kepada mahasiswa dan dosen yang berkarya di bidang sastra dan seni. Jika pada tahun sebelumnya penghargaan terbatas pada mahasiswa FBS, tahun ini FBS Award juga terbuka bagi seluruh mahasiswa dan dosen Unnes. “FBS Award merupakan bagian dari kegiatan Bulan Bahasa dan Seni, yang menjadi agenda tahunan FBS Unnes. Ada delapan kategori yang kita berikan penghargaan yakni teks sastra, sastra kreatif, musik, tari, seni rupa murni, seni rupa terapan, mahasiswa kreatif dan dosen kreatif,” papar Ketua Panitia Bu-
lan Bahasa dan Seni FBS Suseno WS disela pentas seni dan penganugerahan FBS Award di kampus Unnes Sekaran, Selasa (25/11). Dirinya menambahkan untuk semua kategori, dasar keikutsertaan peserta adalah portofolio karya yang telah dihasilkan, selain itu untuk kategori mahasiswa kreatif dan dosen kreatif juga dilakukan monitoring rekam jejak yang bersangkutan. ■ Kepedulian
“Kita berharap dengan adanya kegiatan Bulan Bahasa dan Seni termasuk FBS Award ini bisa memunculkan budaya akademik yang bagus di kalangan dosen dan mahasiswa. Selain itu ini juga sebagai bentuk kepedulian kami akan seni budaya dan bahasa,
sehingga keberadaan universitas tidak hanya sebagai menara gading namun juga bisa menjadi tuntunan kebawah,” paparnya. Tidak hanya itu, dirinya juga berharap dengan kegiatan tersebut bisa lebih mengingatkan kembali akan bahasa Indonesia sebagai bahasa nasional dan bahasa negara. “Kita berharap bahasa Indonesia untuk bisa selalu digunakan dengan tepat, sehingga bisa dihargai seluruh lapisan masyarakat,” tegasnya. Dalam kesempatan tersebut, para mahasiswa FBS Unnes juga unjuk gigi dengan menampilkan kemampuan mereka diberbagai bidang seperti seni tari, musik hingga pembacaan puisi. ■ rix-rth
TAMPIL: Teater Asa yang di geluti oleh perempuan tengah menampilkan seni tari dalam acara panggung apresiasi dengan tema “Pasar” di halaman Audirorium 2 Kampus 3 UIN Walisongo Semarang, Senin (24/11) malam. ■ Foto: Shodiqin-rth