WAWASAN 21 Januari 2015

Page 1

■ Rabu Kliwon ■ 21 Januari 2015

Harga Eceran Rp 2.000 Harga Langganan Rp 50.000

TAHUN KE-29 NO: 291

TERBIT 24 HALAMAN - ISSN 0215-3203

DPR Ngotot Revisi UU Pilkada ■ Komisi II Jamin Perbaiki Substansi JAKARTA - Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) akhirnya mengesahkan Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-undang (Perppu) Nomor 1 Tahun 2014 tentang Pilkada dan Perppu Nomor 2 Tahun 2014 tentang Pemda menjadi Undang-undang (UU). Rakyat kembali bisa memilih kepala daerah secara langsung. Namun setelah menyetujui Perppu Pilkada menjadi UU, sembilan fraksi di DPR ngotot merevisi UU baru itu, karena masih banyak kekurangan di dalamnya. Menanggapi sikap DPR tersebut, Fraksi Partai Demokrat (PD) mewanti-wanti agar revisi tak dilakukan terhadap hal yang bersifat substansi. “Kami yang pasti prinsipnya jangan sampai kedaulatan rakyat direduksi, itu yang paling penting,” kata Benny di gedung DPR, Ja-

karta, Selasa (20/1). Terkait kesepakatan sembilan fraksi merevisi UU Pilkada untuk mengubah beberapa materi, terutama terkait persiapan 204 pilkada yang digelar serentak, Benny menyerahkan kepada hak masing-masing fraksi di DPR. “Yang penting bagi kami secara politik Perppu sudah diterima oleh dewan dan kita sangat berterima kasih kepada semua fraksi yang telah menerima substansi-substansi yang tercantum. Walau tidak semua

Bersambung ke hal 7 kol 3 SALAMI PIMPINAN: Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo (kiri) menyalami pimpinan sidang Agus Hermanto dan Wakil Ketua DPR Fadli Zon dalam sidang paripurna di Gedung DPR-RI, Jakarta, Selasa (20/1). ■ Foto: Antara

KPU Jateng Gerak Cepat SEMARANG - Pascapenetapan pemilihan kepala daerah (Pilkada) langsung ditetapkan oleh DPR, penyelenggara pemilu Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jateng ‘lari cepat’ mempersiapkan Pilkada serentak 16 kabupaten/kota di Jateng. Ketua KPU Jateng Joko Purnomo mengakui, tahapan pilkada mulai dijalankan. “Kami sudah menyusun tiga peraturan yang menyangkut Pilkada langsung, yakni tahapan, pencalonan, dan pemutakhiran data pemilih. Hal ini penting agar peserta pemilu dalam hal ini partai po-

litik bisa melakukan persiapan sejak awal,” ungkap mantan Ketua KPU Wonogiri itu, Selasa (20/1). Dijadwalkan, kata Joko, Februari sudah masuk tahapan Pilkada oleh penyelenggara. Tahapan tersebut meliputi sosialisasi pilkada tingkat awal yang akan dipaparkan kepada parpol dan stake holder terkait. Pengajuan bakal calon (balon) pun direncanakan dibuka pada pertengahan Februari. Sesuai jadwal arahan dari

Bersambung ke hal 7 kol 1

Peran Bahas Komjen Budi, Satkorwil Mantan Kapolri Merapat Dioptimalkan SEMARANG Pemberhentian tidak dengan terhormat (PDTH) terhadap anggota Foto: Ant Polri di Hamidah jajaran Polda Jateng meningkat dari tahun-tahun. Sanksi PDTH sebenarnya bisa dicegah dengan cara pendekatan kepada anggota

Bersambung ke hal 7 kol 1

GEBYAR

6

Bisa Latihan Bareng SUDAH lama artis Cynthia Lamusu dan sang suami Surya Sapu­ tra bisa tampil bareng dalam sebuah film. Dan ke­ sempatan itu pun datang, se­ telah keduanya membintangi film Ayat­Ayat Adinda. Un­ tungnya, keduanya diizinkan latihan adegan bareng di rumah.

Warga Kandangserang Mengungsi KAJEN - Ratusan warga Desa/Kecamatan Kandangserang, Kabupaten Pekalongan, terpaksa bertahan di posko-posko pengungsian selama hampir 12 jam, akibat hujan deras mengguyur wilayah itu selama delapan jam lebih. Pasalnya air terjun Wadas Jaran sudah berubah menjadi aliran lumpur, pohon-pohon di atas bukit bertumbangan, tanah serta bebatuan kecil mulai berjatuhan. Hujan dengan intensitas tinggi mengguyur Kabupaten Pekalongan sejak Senin (19/1) hingga Selasa dinihari. Menindaklanjuti hasil kajian dari Badan Geologi Bandung, jika hujan dengan intensitas tinggi selama tiga jam lebih, masyarakat

JAKARTA - Delapan mantan Kapolri mendatangi Mabes Polri. Mereka menemui Wakapolri Komjen Badrodin Haiti terkait permasalahan yang melanda Polri. Kehadiran purnawirawan Jenderal Polisi itu tanpa Jenderal Sutarman. Jenderal Sutarman memang diberhentikan secara hormat oleh Presiden Joko Widodo pada Jumat (16/1) lalu. Meski diberhentikan dari kursi Kapolri, Jenderal Sutarman tetap terhitung sebagai polisi aktif. Sesuai UU 2/2002 tentang Polri, masa aktif seorang polisi adalah 58 tahun. 5 Oktober 2015 nanti, usia jenderal asal Sukoharjo tersebut genap 58 ta-

hun. Dengan demikian masa dinas Sutarman habis di kepolisian. Menurut Wakapolri Komjen Badrodin Haiti, pertemuan membahas hal-hal yang menjadi sorotan akhir-akhir ini di lingkungan Polri, di antaranya penetapan Kalemdikpol Komjen Budi Gunawan sebagai tersangka oleh KPK dan pencopotan Komjen Suhardi Alius dari kursi Kabareskrim. Pertemuan di Mabes tersebut digelar tertutup sejak pukul 14.00 WIB hingga 16.30 WIB, Selasa (20/1). Sejak awal pertemuan belum ada penjelasan dalan pertemuan tersebut. Me-

Suasana duka masih menyelimuti orang-orang terdekat Ruswinanto alias Ruspentil, salah satu pentolan Group Lawak Legendaris Srimulat. Pelawak yang pernah berjaya di era 80-an itu meninggal Senin (19/1) pukul 17.00 WIB. Kesedihan para sahabat Ruspentil itu terlihat ketika jenazahnya hendak dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Bergota Semarang, Selasa (20/1) pukul 12.00 WIB.

In Memoriam Ruspentil Srimulat

PARA sahabat dan pelayat tak henti-hentinya meneteskan air mata di rumah duka di Jalan Abdurrahman Saleh No 420 Semarang. Tidak hanya Sukesy, istri pelawak yang pernah mendirikan Sanggar Ketawa di Semarang, tetapi juga para kerabat serta teman-teman seniman yang hadir menahan rasa duka

Bersambung ke hal 7 kol 1

Bersambung ke hal 7 kol 3

PENGUNGSIAN: Warga Desa Kandangserang, Kabupaten Pekalongan tidur di salah satu posko pengungsian, Selasa (19/1). ■ Foto: Hadi Waluyo.

Humornya Ajaib, Tak Sekadar Mbanyol atas kepergian Ruspentil. Pelawak yang pernah menghidupkan grup ketoprak di Semarang bersama almarhum Hadi Waluyo ini meninggal pada usia 73 tahun. Para seniman dan sahabat terdekat khususnya para pelawak merasa kehilangan sosok guru, bahkan tokoh lawak seniPEMBERANGKATAN: Para kerabat dan teman-teman pelawak mengikuti penghormatan terakhir sebelum pemberangkatan jenazah ke Tempat Pemakamam Umum (TPU) Bergota Semarang, Selasa (20/1). Inzet: Ruspentil. ■ Foto: Shodiqin

or di Jawa Tengah. Salah satunya Sukirno, Ketua Komunikasi Media Tradisional Jawa Tengah mengakui meskipun jasatnya telah tiada, namun di jantung para seniman masih sangat terasa sosok lawak Pak Rus Pentil ini. “Lawakannya tidak pernah akan hilang, bahkan selalu tertanam pada jiwa kami,” ujar Sukirno dalam sambutannya sebelum jenazah diberangkatkan di pemakaman. Kepergian pelawak asli kelahiran Yogyakarta ini juga membuat kesediahan budayaBersambung ke hal 7 kol 1


Rabu Kliwon, 21 Januari 2015

Tak Selesaikan Tugas, Dihukum Berlutut FUJIAN- Beberapa pria terlihat sedang berlutut di sebuah jembatan. Rupanya mereka sedang menjalani hukuman lantaran dianggap tidak dapat menyelesaikan pekerjaannya di Xiamen, Provinsi Fujian, Tiongkok. Mereka mengejutkan orang-orang yang sedang berjalan di sekitar sana. para karyawan sebuah perusahaan ini juga ditempel tulisan di depannya. Selain nama dan tanggal, ada kalimat yang berbunyi, “berlutut sukarela di jembatan selama satu jam sebagai hukuman untuk tugas yang belum selesai.” Peristiwa ini jadi perbincangan di berbagai media sosial Tiongkok. Para netizen kebanyakan marah pada perlakuan perusahaan yang telah memperlakukan karyawannya dengan tidak baik. Mereka menganggap ditegur dengan metode hukuman dipermalukan depan publik sangatlah tidak manusiawi. “Jika saya jadi mereka, saya akan memilih untuk keluar dari pekerjaan saya itu,” tulis salah satu pengguna media sosial di sana, seperti yang dilansir dari CCTV News, Selasa (20/1). Bahkan, seorang dosen hukum di universitas setempat mengatakan perusahaan harus ditindak secara hukum jika karyawannya ditemukan tidak secara sukarela dalam menjalankan hukumannya, dalam hal ini berarti dipaksa. “Jika tidak secara sukarela, maka mereka (perusahaan) melanggar hak-hak karyawannya sebagai manusia,” kata Ju Donghong. ■ mdk-Ct SAKSIKAN TAYANGAN: Seorang pria menyaksikan tayangan televisi yang menampilkan dua warga Jepang yang ditawan ISIS di sebuah toko elektonik di Tokyo (20/1).■ Foto: ap/voa

ISIS Ancam Bunuh Warga Jepang JEPANG-Kelompok milisi Negara Islam (IS) atau ISIS telah mempublikasikan sebuah video berisi ancaman terhadap dua orang sandera berkewarganegaraan Jepang. Dalam video tersebut, seorang anggota milisi mengkritik pemerintah Jepang karena meminta bantuan dari negara lain untuk melawan IS. Ia mengancam akan membunuh kedua sandera kecuali Jepang membayar uang tebusan sebesar US$200 juta. Meskipun demikian, keaslian video itu belum bisa diverifikasi. Kementerian Luar Negeri Jepang mengatakan mereka mengetahui adanya video itu, tetapi menolak untuk berkomentar lebih lanjut. Sandera menjadi alat propaganda kunci bagi ISIS. Kelompok milisi itu telah menguasai seba-

gian besar wilayah di Suriah timur dan utara serta barat Irak. Taktik-taktik mereka meliputi pembantaian massal dan pemenggalan tentara serta wartawan, telah memicu kemarahan internasional dan intervensi militer oleh koalisi pimpinan AS. ■ Minta Dibebaskan Sementara itu PM Jepang, Shinzo Abe mengatakan ancaman kelompok yang menamakan diri Negara Islam, yang sebelumnya dikenal dengan ISIS, untuk membunuh dua sandera Jepang, tak bisa dimaafkan. Dalam keterangan pers saat berkunjung ke Israel, Selasa

Shinzo Abe Foto: bbc (20/1), PM Abe mendesak ISIS agar segera membebaskan dua sandera tersebut dan menegaskan pemerintahnya tidak akan mengubah kebijakan tentang Timur Tengah. “Tak bisa dimaafkan. Ekstremisme dan Islam adalah dua hal yang sama sekali berbeda,” ujarnya.

Video yang dikeluarkan ISIS menunjukkan dua pria dengan pakaian oranye berlutut di depan anggota militan yang tengah menghunus pisau. Ia mengancam akan membunuh sandera kecuali jika pemerintah Jepang membayar tebusan sebesar US$200 juta. Dua sandera ini diketahui bernama Haruna Yukawa, yang ke Timur Tengah untuk bertempur, dan Kenji Goto, seorang wartawan. Dalam kunjungan ke Kairo, Mesir, tiga hari lalu, PM Abe berjanji memberi bantuan senilai sekitar US$200 juta dalam bentuk bantuan nonmiliter bagi negara-negara yang memerangi ISIS. Pasukan Jepang bukan bagian koalisi pimpinan Amerika yang telah melakukan lebih dari 1.700 serangan udara terhadap posisiposisi ISIS di Irak dan Suriah sejak Agustus. ■ bbc/voa-Ct

Pertempuran di Ukraina Timur, 14 Tewas 100 Cedera KIEV - Sedikitnya 14 orang telah tewas dan lebih dari 100 orang lagi cedera di Ukraina Timur dalam satu hari belakangan, saat permusuhan antara pasukan pemerintah dan gerilyawan prokemerdekaan berlanjut, demikian laporan media lokal pada Senin (19/1) waktu setempat. Lonjakan bentrokan dengan gerilyawan menewaskan tiga prajurit Ukraina dan melukai 66 orang lagi, kata Andriy Lysenko, Juru Bicara Operasi Militer Pemerintah di Ukraina Timur. “Jumlah dan kuatnya serangan terhadap posisi Ukraina meningkat,” kata Lysenko, Selasa (20/1). Dikemukakannya, gerilyawan melepaskan 99 tembakan ke prajurit pemerintah dalam 24 jam belakangan. Eduard Basurin, seorang komandan senior gerilyawan, mengatakan delapan petempur gerilyawan telah tewas dan 33 cedera dalam bentrokan dengan prajurit Ukraina sejak Minggu. Sementara itu, departemen regional Kementerian Dalam

DIPEREBUTKAN: Bandara Donetsk diperebutkan militer Ukraina dan kubu pemberontak pro-Rusia. ■ Foto: bbc Negeri Ukraina di Donetsk mengatakan tiga warga sipil, termasuk seorang anak yang berusia 12 tahun, tewas dan 12 lagi cedera dalam pemboman malam hari di Kota Kecil Debaltsevo. Saat korban jiwa meningkat, semua pihak yang berperang salih tuduh mengenai pihak yang mengabaikan Kesepakatan Gencatan Senjata Minsk —yang dirancang untuk mengakhiri

konflik sembilan bulan yang sudah menewaskan lebih dari 4.800 orang. Presiden Ukraina Petro Poroshenko mengatakan ia siap untuk segera menyerukan diadakannya pertemuan tiga-pihak dalam Bentuk Normandy guna menjamin pelaksanaan kesepakatan gencatan senjata tersebut, yang ditandatangani di Ibu Kota Belarusia pada 5 September 2014.

Menurut dia, Kiev akan berusaha meredakan ketegangan di bagian timur Ukraina melalui penerapan gencatan senjata di daerah pertempuran, penarikan senjata berat dari garis depan dan pembebasan sandera selama perundingan. Lusinan orang tewas dan cedera dalam pertempuran antara militer Ukraina dan pemberontak pro-Rusia yang memperebutkan Bandara Donetsk di bagian timur Ukrai na. Tembakan artileri dilaporkan menimpa sejumlah daerah di sebelah timur Donetsk dan Luhansk. Bahkan, sebuah rumah sakit di Kota Donetsk dihantam artileri. Baik militer Ukraina maupun kubu pemberontak pro-Rusia saling mengklaim pihak lawan telah melakukan kekejian. Kubu pemberontak menuding pasukan pemerintah melancarkan serangan terhadap warga sipil di Horlivka, sebuah kota di sebelah utara Bandara Donetsk. ■ xinhua/oana/bbc-Ct

Lagi, Gelombang Penangkapan di Turki TURKI-Kembali terjadi gelombang penangkapan di Turki, Selasa (20/1), terkait kasus dugaan penyadapan pembicaraan telepon Presiden Recep Tayyip Erdogan dan beberapa pejabat senior pemerintah. Kantor berita resmi Turki memberitakan, setidaknya 20 orang ditangkap polisi, antara lain di Ankara dan Istanbul. Percapakan yang diam-diam direkam tahun lalu memicu dugaan bahwa Presiden Erdogan terlibat korupsi. Presiden Erdogan sendiri menegaskan bahwa pemunculan rekaman percakapan ini adalah bagian dari upaya untuk menggulingkan dirinya dari kursi kekuasaan, yang dilakukan oleh para pendukung ulama berpengaruh yang mengasing-

kan diri, Fethullah Gulen. Pengadilan sudah mengeluarkan perintah penangkapan untuk Gulen, yang menyatakan diri tidak bersalah dan membantah klaim pemerintah. Media pemerintah me-

Foto: getty/bbc

Erdogan

ngatakan mereka yang ditangkap hari Selasa memiliki hubungan dengan pihak berwenang di bidang telekomunikasi dan badan nasional sains dan teknologi. Media Turki memberitakan bahwa mantan kepala badan sains nasional, Hasan Palaz, dilaporkan termasuk yang ditangkap. Dilansir Reuters, kemarin, sebelumnya Kementerian Dalam Negeri Turki mengganti kepala polisi di 21 provinsi, tanpa menyebut-

kan alasan. Media Turki menyebut penggerebekan di empat provinsi, termasuk Ankara, menyasar struktur paralel. Perintah penangkapan dikeluarkan terhadap 28 orang di otoritas TIB Telecomunication dan TUBITAK, Dewan Riset Sains dan Teknologi Turki. Penyelidikan korupsi terhadap lingkaran dalam Erdogan mencuat ke publik pada Desember 2013. Erdogan merespons penyelidikan dengan penggantian ribuan pejabat polisi, ratusan hakim dan jaksa penuntut yang dinilai setia pada Gulen. Langkah Erdogan telah menuai banyak kritik, atas apa yang dinilai erosi hukum di Turki. ■ bbc/vvn-Ct

DIHUKUM: Pegawai Tiongkok dihukum berlutut di depan umum. ■ Foto: CCTV News

HOTSPOT Bercanda Soal Bom 3 Orang Ditangkap MANILA - Kepolisian Filipina menangkap tiga orang karena bercanda soal ancaman bom. Ketiganya melontarkan lelucon soal membawa bom ketika menghadiri khotbah Paus Fransiskus di Manila. Seperti dilansir AFP, Selasa (20/1), seorang pria dan dua wanita yang tidak disebut namanya ini ditangkap polisi pada Minggu (18/1) saat menghadiri misa di Rizal Park yang juga dihadiri oleh enam juta orang. Pejabat kepolisian setempat, Alberto de Guzman, menuturkan, ketika ketiga orang tersebut menjalani pemeriksaan keamanan sebelum masuk ke area misa, mereka membahas soal bom. Sejumlah saksi mata mendengar hal ini. “Hai, saya membawa bom. Kenapa Anda tidak mendeteksinya?” ucap de Guzman menirukan perkataan salah satu dari mereka. Hal tersebut, lanjut de Guzman, ditimpali oleh temannya dengan menyebut dirinya membawa senjata api. “Mereka mempermainkan polisi. Jika orang-orang mendengar mereka, bisa terjadi kekacauan,” sebut de Guzman kepada AFP. Ketiga orang tersebut, menurut de Guzman, ditahan berdasarkan undang-undang yang mengatur tentang tindak pidana memberi laporan palsu soal bom. Pidana tersebut memiliki ancaman hukuman maksimal 5 tahun penjara atau denda sebesar 40 ribu Peso (Rp 11 juta). ■ dtc-Ct

Masturbasi di Tempat Umum, Pria ini Dibekuk Polisi SHANGHAI - Karena ketahuan masturbasi di tempat umum, polisi menahan pria ini selama lima hari. Pria yang tak disebutkan namanya itu kedapatan masturbasi di sekitar stasiun bawah tanah Shanghai. Sekelompok penumpang kemudian memberanikan diri untuk menangkapnya dan menyerahkannya kepada polisi. Kejadian itu terjadi di Jalur 11 pada hari Kamis lalu (15/1), sekitar pukul 08:30 waktu setempat. Menurut pengakuan polisi yang bertugas di sekitar stasiun, pria itu awalnya terlihat mencolek dua penumpang perempuan yang lewat di depannya, sebelum akhirnya masturbasi di area kompartemen yang ramai.Para penumpang yang merasa risih dengan perilaku menjijikannya, menangkap dan menyeretnya ke kantor polisi di Jiangsu Road Station.■ mdk-Ct

Ogah Diajak Kencan, Wanita Pura-pura Mati INGGRIS-Seorang perempuan asal Kota Somerser, Inggris bertemu lelaki lewat Facebook yang mendesaknya untuk berkencan. Ogah diajak keluar bareng dia sampai berbohong sudah meninggal. Situs emirates247.com melaporkan, Selasa (20/1), Ann Gray mengatakan dia tidak sreg dengan pemuda ditemuinya lewat jejaring sosial itu. “Dia mendesak saya untuk menerima kencannya. Saya tidak bisa. Saya sudah bertunangan,” ujar Gray. Akhirnya Gray mengarang cerita kematiannya sendiri. Gray mengaku sebagai kakaknya dan mengatakan dirinya sakit keras lalu dilarikan ke rumah sakit. Ternyata pria itu nekat hendak mengunjungi Gray. Bahkan lelaki itu nekat mendatangi rumah sakit tempat Gray ‘dirawat’. Terdesak akhirnya Gray mengatakan dirinya meninggal. Patah hati, pria itu tak lagi mengirim pesan pada Gray. Namun tak sengaja mereka bertemu lagi di sebuah situs kencan. “Dia langsung menghujani saya dengan kata-kata tak pantas. Tapi saya tak bisa menyalahkan dia. Saya sudah berbohong,” kata perempuan 29 tahun ini. ■ mdk-Ct


Rabu Kliwon, 21 Januari 2015

ANTRE PERTAMAX: Sejak harga pertamax di pasaran Rp 8.000 per liter, pemandangan sepeda motor yang antre membeli BBM jenis ini di sejumlah SPBU di Kota Semarang makin terlihat banyak. Pemandangan ini berbeda ketika harga pertamax di kisaran Rp 10.000 per liter di waktu lalu. Seperti terlihat di SPBU Jalan Ahmad Yani Semarang sekitar pukul 07.30 WIB, antrean sepeda motor yang membeli BBM jenis pertamax. ■ Foto: Harviyan

OP Elpiji 3 Kg Sepi Pembeli PURWOKERTO – Operasi pasar (OP) elpiji 3 kilogram yang dilakukan Pemkab Banyumas bersama dengan Hiswana Migas sepi peminat. Dari stok OP elpiji sebanyak 560 tabung per titik, hanya laku sekitar 100–125 tabung saja. Kabag Humas dan Protokol Setda Banyumas, Agus Nur Hadie, Selasa (20/1) mengatakan, meskipun sepi pembeli, OP elpiji yang direncanakan dilakukan pada 13 kecamatan tetap dilanjutkan. Mengingat, permintaan penambahan elpiji bersubsidi tersebut sudah disetujui oleh Pertamina. Lebih lanjut Agus menjelaskan, untuk kemarin , OP elpiji 3 kilogram dilaksanakan pada lima kecamatan, yaitu di Kecamatan Cilongok, Jatila-

wang, Lumbir,Somagede dan Kedungbanteng. Sementara untuk OP elpiji terakhir akan dilaksanakan hari Sabtu (24/1), di Kecamatan Purwokerto Barat, Patikraja, Pekuncen dan Purwojati. Menurut Agus, sepinya pembeli pada OP elpiji 3 kilogram ini, karena sebagian besar masyarakat hanya memiliki satu tabung 3 kilogram. Sehingga, jika tabung belum habis, maka warga tidak bisa membeli elpiji.

Sebelumnya, Pemkab Banyumas mengajukan usulan OP elpiji untuk mengatasi kelangkaan elpiji 3 kilogram pada bulan Desember 2014 hingga awal Januari 2015. Selain langka, harga elpiji melon tersebut juga melambung hingga mencapai Rp 18.000– Rp 20.000. Sementara dalam OP elpiji ini harga satu tabung elpiji 3 kilogram hanya dijual Rp 15.000. ■ Permintaan 12 Kg Turun Sementara itu permintaan konsumen di Surakarta terhadap elpiji 12 kg tetap menurun drastis, meski telah ada pengumuman penurunan harga. “Harga elpiji 12 kg masih sebesar Rp 133.200,” kata Tien Suprapto distributor elpiji di kawasan Gemblegan Solo. Tien Suprapto yang juga

menjabat Kepala Divisi Elpiji 12 Kg Hiswana Migas Kota Surakarta berharap penurunan harga elpiji 12 kg bisa mendongkrak permintaan. Pihaknya memperkirakan penuru nan permintaan konsumen ketika itu mencapai 15%. Penurunan terjadi diduga akibat adanya migrasi konsumen ke elpiji 3 kg dari sebelumnya mengkonsumsi elpiji 12 kg. Pada kesempatan terpisah, Widi (27) pemilik warung makan di bilangan Jebres Surakarta menyatakan menyambut gembira adanya penurunan harga elpiji 12 kg. Kendati demikian, pihaknya belum memikirkan untuk menurunkan harga jualannya, sebab harga bahan baku dagangannya juga tidak mengalami penurunan harga. ■ hef/K-2/Ct

Produksi Ikan Budi Daya Diprediksi Meningkat PURBALINGGA- Pada musim hujan ini, produktivitas budi daya ikan di Purbalingga menunjukkan angka peningkatan. Cuaca yang baik dan permintaan pasar yang naik disebut-sebut sebagai penyebabnya. Kepala Bidang Perikanan pada Dinas Perikanan dan Peternakan (Dinnakan) Purbalingga, Siswanto, Senin (19/1) mengatakan, jika dilihat dari penghitungan triwulan terakhir (Oktober-Desember), produksi ikan air tawar men-

galami penurunan di kisaran 1.200 ton. Namun pada Januari hingga Maret nanti diprediksi meningkat menjadi kurang lebih 2.000 ton. Dia menyebutkan, peningkatan produksi dikarenakan adanya peningkatan permintaan di beberapa daerah seperti Bandung, Pemalang, Brebes, dan Pekalongan. Ini berbeda saat triwulan lalu dimana daerah-daerah tersebut dibombardir oleh ikan dari Indramayu yang harganya lebih murah. Hal ini karena permintaan

dari Jakarta dan sekitarnya yang biasanya ambil dari Indramayu seret karena banjir. Bahkan ikan mereka juga sempat masuk ke Purbalingga. “Hal ini membuat pembudi daya kesulitan menjual hasil produksinya. Namun sekarang, permintaan dari Jakarta ke Indramayu sudah kembali normal. Sehingga Purbalingga bisa kembali melempar ke daerah-daerah yang biasa kita suplai, dan produksi menunjukkan grafik menanjak,” tuturnya.

Di sisi lain, cuaca hujan juga mendukung budi daya pembesaran ikan. Hal ini karena suhu air menjadi hangat, berbeda saat kemarau yang airnya cenderung dingin. Bahkan hingga saat ini pihaknya juga belum mendapat laporan kematian bibit ikan yang siginifikan akibat pengaruh cuaca. Saat ini, Dinnakan Purbalingga punya pekerjaan rumah yang harus diselesaikan yaitu meningkatkan jumlah konsumsi ikan di lokal Purbalingga. ■ ST-Ct

Larangan Impor Tekstil Batik Disambut Baik PEKALONGAN- Asosiasi Eksportir dan Produsen Handycraft Indonesia (Asephi), Cabang Kota Pekalongan mendukung dan menyambut baik kebijakan pemerintah yang melarang impor produk batik asal Tiongkok masuk ke pasar Indonesia. Mengingat, serbuan batik Tiongkok semakin marak. Wakil Sekretaris Asephi Kota Pekalongan, Arif Wicaksono , Minggu (18/1), kepada wartawan menuturkan, keputusan tersebut patut disyukuri perajin batik. Maraknya produk tekstil impor, bermotif menyerupai batik, harus menjadi perhatian khusus. Dikemukakan Arif, untuk mengantisipasi kian maraknya peredaran produk tekstil bermotif batik, pihaknya akan gencar melakukan sosialisasi kepada masyarakat tentang cara

LARANGAN IMPOR BATIK: Pekerja menyelesaikan pembuatan batik cetak di sentral industri batik Kampung Cigeureung, Indihiang, Tasikmalaya, Jawa Barat, Selasa (20/1). Menteri Perdagangan, Rachmat Gobel, akan mengkaji perlindungan produk warisan budaya nasional, seperti batik dengan menghentikan impor tekstil batik cetak dengan corak khas Indonesia, karena impor produk tekstil batik cetak telah mematikan industri batik dalam negeri. ■ Foto: antara

membedakan produk impor tersebut dengan batik asli cap, tulis atau kombinasinya. Dengan begitu, konsumen nantinya bisa membedakan mana produk batik asli atau kain motif batik tiruan. “Selama ini masih banyak masyarakat yang belum bisa membedakan batik dan kain motif batik,” katanya. Selain itu, pihaknya meminta Pemkot Pekalongan mendorong peningkatan program promosi produk kerajinan lo-kal ke pasar internasional. Se-perti dengan mengikutsertakan para pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UKM) dalam berbagai kegiatan nasional maupun internasional. Pihaknya yakin menyusul ditetapkannya Kota Pekalongan sebagai ‘Kota Kreatif’ oleh Unesco peluang batik asal Pekalongan untuk ekspor sangar besar. ■ K-28/Ct

Standar Premium CITRALAND BSB City didesain untuk menghadirkan konsep unik harmony in green living yang premium, dan belum ada sebelumnya. Perumahan yang dikembangkan Grup Ciputra ini menghadirkan perencanaan pertama yang akan menjadi standar baru level hunian premium di Semarang. ■ rth-Ct

Dilalui Angkutan Umum HUNIAN nyaman keluarga sejahtera dengan lokasi strategis di kawasan perbukitan menjadikan Bukit Fluorite Jaya menjadi pilihan hunian. Apalagi, kawasan ini sudah dilalui rute angkutan kota dan bus. Tersedia tipe 36 dengan spesifikasi istimewa. ■ rth-Ct

Kolam Renang Pribadi CLUSTER Golden Wood ditawarkan dengan kesan alami dengan paduan arsitek yang harmoni. Rumah modern dengan konsep kolam renang pribadi menjadi pilihan rumah mewah di Kota Semarang. Pengembangan kawasan baru Citra Grand Semarang ini diklaim memanjakan penghuninya dengam sentuhan detail dan halus. ■ rth-Ct

Penurunan Harga BBM Belum Berdampak pada Sembako SEMARANG-Penurunan harga BBM belum berdampak pada sembako bahkan ada beberapa komoditas yang justru mengalami kenaikan harga. “Untuk harga gula pasir justru naik Rp5.000/karung, jika sebelumnya harga per karung yang berisi 50 kg Rp 440 ribu saat ini mencapai Rp 445 ribu,” kata salah satu penjual sembako di Pasar Bulu, Nur Hanifah di Semarang, Selasa (20/1). Sedangkan komoditas lain yang tidak mengalami perubahan harga yaitu beras kualitas medium, sedang, hingga premium. Untuk medium harganya di kisaran Rp9.000/kg, kualitas sedang Rp9.500/kg, dan premium mencapai Rp10.000/kg. Padahal, kenaikan harga BBM yang terjadi pada November tahun lalu langsung memberikan dampak yang signifikan terhadap kenaikan harga sembako. Misalnya untuk beras medium, sebelum kenaikan harga BBM subsidi masih di kisaran Rp7.800Rp7.900/kg. Meski demikian, pihaknya mengakui kenaikan harga tersebut bukan hanya diakibatkan oleh kenaikan harga BBM tetapi juga saat ini bukan merupakan musim panen bagi sejumlah komoditas salah satunya beras. “Memang kalau bukan musim panen biasanya akan terjadi kenaikan harga, tetapi untuk saat ini kenaikan harga sembako juga terjadi karena kenaikan harga BBM subsidi,” katanya. Untuk komoditas lain yang harganya masih stabil yaitu minyak goreng dengan harga

Rp10.000/kg, sedangkan untuk hitungan literan yaitu Rp 12.000/liter. Sedangkan untuk komoditas yang mengalami penurunan harga yaitu telur ayam dari Rp 210 ribu/peti saat ini harganya Rp 198 ribu/peti. “Setiap peti berisi 10 kg telur ayam, untuk penurunan ini tidak terjadi secara langsung tetapi bertahap. Sebelum turun menjadi Rp 198 ribu/peti harga telur ayam mencapai Rp 199 ribu/peti, penurunan yang terakhir baru terjadi hari ini (kemarin, red),” katanya. Sementara itu, jika sebelumnya harga cabai merah mencapai Rp 70.000- Rp 80.000/kg untuk saat ini harganya turun signifikan menjadi Rp 35.000/ kg. Untuk penurunan komoditas ini juga terjadi secara bertahap, penurunan yang terakhir mencapai Rp 5.000/kg sejak tiga hari yang lalu. Untuk cabai rawit harganya juga turun menjadi Rp 20.000/ kg. Menurut salah satu pedagang cabai, Kasminah, dengan penurunan harga ini animo masyarakat untuk membeli komoditas tersebut kembali meningkat. Komoditas lain yaitu bawang merah dan bawang putih harganya masih stabil dari sebelum penurunan harga BBM subsidi. Untuk bawang putih di harga Rp 18.000/kg, sedangkan bawang merah Rp 12.000Rp 13.000/kg. “Sejauh ini kami belum tahu apakah harganya akan turun lagi karena dampak penurunan harga BBM, tetapi memang sejak awal harga bawang merah dan putih tidak terlalu mahal,” tuturnya. ■ ant-Ct


Rabu Kliwon, 21 Januari 2015

Perlunya Revisi UU Pilkada

Saat Guru Hipnotis Siswa

B

KOMISI II DPR akhirnya menyepakati pengesahan Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-Undang (Perppu) Pilkada menjadi Rancangan Undang-Undang (RUU) tentang Pilkada dalam Rapat Kerja dengan Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo, Senin (18/1). Dan pada Selasa, kemarin (20/1), Rapat Paripurna DPR menyetujui Perppu tersebut menjadi UU No.1 Tahun 2014 tentang Pemilihan Gubernur, Bupati dan Walikota. Namun bersamaan dengan itu, rapat juga menyepakati untuk segera merevisi sejumlah pasal dalam UU tersebut yang dinilai tidak tepat dan tidak realistis. Keberadaan UU Pilkada sangat mendesak dan penting, karena akan menjadi payung hukum dan mengatur pelaksanaan 204 pilkada secara serentak di seluruh Indonesia pada 2015. Karena itulah sepuluh fraksi di Komisi II DPR berkomitmen untuk menyelesaikan revisi dalam waktu satu bulan, atau selesai pada 17 Februari 2015. Kesamaan visi dan komitmen sepuluh fraksi di Komisi II DPR untuk menyetujui dan merevisi UU tersebut patut diapresiasi, mengingat cukup banyaknya kelemahan dan kesalahan, baik menyangkut halhal yang substansial maupun sekadar masalah redaksional. Sejumlah kelemahan yang perlu direvisi, antara lain, pertama soal calon dan pasangan calon. Dalam pasal 40 disebutkan, diajukan secara berpasangan. Sementara dalam pasal-pasal berikutnya tidak ada penyebutan secara berpasangan. Sudah tentu hal itu mutlak harus direvisi, karena sangat mendasar, sehingga terjadi konsistensi pasal demi pasal. Kedua, soal tahapan pelaksanan pilkada yang terlalu panjang, terutama ketika terjadi dua putaran. Calon atau pasangan calon yang sudah terpilih dalam satu putaran harus menunggu waktu cukup lama untuk menunggu proses pilkada dua putaran yang terjadi di wilayah lain. Sudah tentu, hal ini sangat tidak efektif, sehingga diperlukan pengaturan khusus, terutama mempersingkat proses tahapan pilkada. Ketiga, soal rentang waktu yang cukup lama untuk jabatan pelaksana tugas (plt) dalam menjalankan roda pemerintahan, hingga pilkada serentak dilaksanakan. Hal itu bisa menimbulkan persoalan besar, mengingat keterbatasan kewenangan yang dimiliki oleh seorang plt kepala daerah dalam mengambil keputusan-keputusan strategis. Keempat, terkait soal jangka waktu uji publik yang terlalu lama, yakni tiga bulan. Mengapa tahapan yang tidak menentukan dan memiliki konsekuensi pembatalan calon atau pasangan calon itu harus berlangsung selama tiga bulan? Kecuali jika uji publik memiliki konsekuensi menentukan terhadap keberlanjutan pencalonan dalam pilkada. Kelima, terkait dengan penyelesaian sengketa pilkada. Dalam Perppu disebutkan, penyelesaian sengketa pilkada dilakukan di Pengadilan Tinggi yang ditunjuk oleh Mahkamah Agung (MA). Sedangkan MA bersikukuh, sengketa pilkada harus diselesaikan oleh badan khusus di luar pengadilan. Kita berharap, sejumlah persoalan atau kelemahan tersebut dapat segera direvisi guna menghasilkan pilkada yang benar-benar berkualitas.■

Terkait narkoba dan indisipliner, 22 polisi dipecat tidak hormat. Salut! Semoga bukan hanya kebijakan “obor blarak”. *** Wantimpres didominasi tokoh senior parpol. Bukti, presiden butuh dukungan politik lebih kuat.

Kang Waswas

PENDIRI PEMIMPIN UMUM PEMIMPIN REDAKSI/PENANGGUNG JAWAB PEMIMPIN PERUSAHAAN WAKIL PEMIMPIN PERUSAHAAN

: Ir H Budi Santoso : Irianto Joko Moelyono : Agus Toto Widyatmoko : Sarsa Winiarsih Santoso : Djoko Sutedjo

REDAKTUR SENIOR: Sosiawan. REDAKTUR PELAKSANA: Budi Sutomo, Achmad Ris Ediyanto. KOORDINATOR LIPUTAN: Heri Suyanto. PERSONALIA REDAKSI: Samsudin Bakrie. REDAKTUR: Eddy Tuhu PW, Adlan Heriyudi, Sosro Margono, Sucito, Kusmiyanto, Didik Saptiyono, Aman Ariyanto, Yunan Hidayat, Soetjipto, Wisnu Setiaji, Yanuar Dwi Sarjono, Sunarto, Siti Khajarwati, Rita Hidayati. Reporter: Unggul Subagyo, Sugeng Ariatmojo, Sapto Sari Jati, Felek Wahyu, Jaka Nuswantara, Nurul Wahid, Rusmanto Budi, Ernawaty, Agus Umar, Sunardi, Fitria Rahmawati, Arix Ardana. Fotografer : Weynes Furqon S. Koresponden Kedu: Tri Budi Hartoyo (Koordinator), Widyas Cahyono, Ali Subechi. Banyumas: Joko Santoso (Koordinator), Hermiana Englaningtyas, Ady Purwadi. Pekalongan : Janti Artati (Koordinator), Eko Saputro, Hadi Waluyo, Probo Wirasto. Pati : Wahono (Koordinator), Budi Santoso, Ali Bustomi. Surakarta: Tulus Premana (Koordinator), Bagus Atas Adji W, Sutyatmoko W, Suti Hapsoro. MANAJER IKLAN/PROMOSI: Heru Djatmiko. MANAJER PEMASARAN: Teguh Slamet Widodo. MANAJER TU: Yetti Ismiyati. MANAJER PENGEMBANGAN SDM: Widiyartono R KABAG KEUANGAN: Siti Aisyah. KABAG AKUNTANSI: Dwi Suparno. ALAMAT REDAKSI : Jl. Kawi No 20 Semarang - 50251, Telp (024) 8507070, Faks (024) 8502727 redaksi@koranwawasan.com ALAMAT IKLAN - PEMASARAN : Jl. Kawi No 20 Semarang-50251, Telp. (024) 8507070 Faks (024) - 8313717 iklan@koranwawasan.com pemasaran@koranwawasan.com ALAMAT TATA USAHA Kompleks Pertokoan Simpang Lima Blok A/10 Semarang Telp.: (024) 8314170 Faks. (024) 8317113 REKENING BANK : PT Sarana Pariwara Semarang BII 2.018.031468 - BANK JATENG 1.034.07578.9 CIMB NIAGA 453.0100081.00.0 PENERBIT : PT Sarana Pariwara Semarang/Anggota SPS. IZIN TERBIT : SK Menpen RI No. 027/ SK/Menpen/SIUPP/A7 Tanggal 23 Januari 1986. TERBIT PERDANA : Tanggal 17 Maret 1986 DICETAK OLEH : PT TEMPRINA MEDIA GRAFIKA SEMARANG

Nur Rakhmat

Namun, supaya guru mampu menghypnotis siswa untuk selalu dalam keadaan siap dan antusias dalam pembelajaran, diperlukan inovasi, kreativitas, serta konsistensi atau istiqomah dari seorang guru. Yakni untuk membiasakan dan mengaplikasikan langkah hypnoteaching tersebut dalam pembelajaran. Sehingga alam pikiran bawah sadar siswa bisa terbangun dan terasah sejak dini dengan baik.

EBERAPA waktu lalu banyak acara televisi yang menayangkan adegan hipnotis dalam progamnya. Tayangan yang mempertontonkan keahlian menghipnotis orang lain untuk menuruti semua perintah dan instruksi dari penghipnotis ternyata meningkatkan animo masyarakat untuk menontonnya. Kemudian adanya pengobatan yang menggunakan teknik hipnotis dalam dunia medis maupun nonmedis yang dikenal dengan istilah hypnoteraphy, juga sangat menarik animo masyarakat. Fenomena ini tentu menarik juga untuk diaplikasikan dalam dunia pendidikan, khususnya saat kegiatan belajar mengajar. Pendidikan sebagai usaha bersama untuk membentuk generasi ideal sangatlah membutuhkan formula khusus guna mewujudkannya. Namun, dalam praktek di lapangan, seringkali usaha tersebut tidaklah mudah. Terlebih jika daya dukungnya kurang, baik dari segi sumber daya manusia ataupun dari sarana dan prasarananya. Guru sebagai ujung tombak system pendidikan nasional dituntut bisa memberhasilkan siswa, baik dalam proses atau hasil belajar. Sehingga tujuan pembelajaran bisa dicapai dengan baik. Oleh karenanya, guru tidak boleh menafikan proses belajar mengajar yang kreatif, menyenangkan, menarik, memahamkan dan menginspirasi siswa itu sendiri. ■ Hypnoteaching Dalam dunia kedokteran ada istilah hypnotherapy, yaitu menyembuhkan pasien dengan baik tanpa ada beban atau kesakitan berarti. Pun demikian dalam pendidikan dikenal istilah hypnoteaching. Yang berasal dari kata hypnosis yang berarti sugesti dan teaching yang berarti mengajar.( Novian, T.J, 2010). Sehingga, hypnoteaching bisa diartikan sebagai cara mengajar kreatif dengan mengkondisikan siswa untuk siap belajar, dengan guru memberikan sugesti positif imajinatif untuk melejitkan semua potensi yang dimiliki siswa. Dalam arti lain hypnotis dalam pembelajaran adalah usaha guru membawa siswa kedalam keadaan siap menerima dan mengikuti pembelajaran dengan sarana pikiran bawah sadar yang tidak hanya melibatkan fisik tetapi juga ruh siswa itu sendiri. Tetapi, hypnoteaching berbe-

da dengan hypnotis yang membuat terhipnotis bisa tertidur. Hypnotis dalam pembelajaran tidak sampai membuat siswa tidak sadar, tetapi siswa hanya terbawa rangsangan sugesti pikiran yang diberikan guru dalam gelombang alfa atau kondisi rileks. Maka saat pembelajaran berlangsung, yang muncul bukanlah perintah, tekanan atau paksaan guru ke siswa untuk selalu siap sedia belajar. Namun yang muncul adalah motivasi dan kemauan murni dari siswa itu sendiri untuk selalu enjoy dalam setiap pembelajaran. Akan tetapi, konsekwensi hypnoteaching adalah guru dituntut untuk selalu menjaga kemantapan dan kestabilan kondisi lahir dan batinnya. Artinya dalam mengajar guru harus sabar alias bisa mendidik siswa dengan hati bukan dengan emosi. Agar saat pembelajaran, guru benar-benar mampu menjaga jiwa siswa selalu siap belajar. Novian Tri Widia Jaya dalam bukunya mengatakan, ada beberapa langkah yang dapat digunakan untuk berkomunikasi langsung dengan pikiran bawah sadar siswa saat pembelajaran. Pertama masuk kelas dengan antusias, dengan tersenyum penuh hangat dan menatap mata siswa dengan teduh. Kedua, lakukan cloning atau menyamakan diri dengan kondisi siswa, seperti menyamakan gerakan dan menyamakan ucapan. Lalu yang ketiga dilanjutkan dengan cerita. Guru bisa bercerita hal actual yang terkait dengan pembelajaran yang akan dilakukan. Tentu alokasi waktunya secukupnya saja, supaya tidak memakan waktu efektif belajar. Dan terakhir setelah siswa dirasa siap dan antusias, pembelajaran bisa dimulai. ■ Banyak Manfaat Apapun itu, jika dilakukan dengan sepenuh hati tanpa paksaan dan tekanan tentu akan membawa manfaat yang besar, termasuk hypnoteaching ini. Dari yang pernah penulis aplikasikan di kelas, manfaat yang diperoleh diantaranya. Pertama, siswa lebih antusias dan semangat dalam belajar. Ini disebabkan saat siswa mendengar kata hypnotis siswa sudah menunjukkan ketertarikan yang luar biasa. Apalagi saat penulis aplikasikan dalam pembelajaran, sungguh luar biasa sekali

MUSIM penghujan masih belum juga berakhir. Kondisi ini semakin memperparah terjadinya bencana-bencana yang memang potensial terjadi di wilayah Indonesia. Untungnya ketika bencana melanda suatu daerah, berbagai pihak seperti TNI, BPBD dan para relawan segera turun tangan untuk membantu para korban. Indonesia memang dianugerahi kondisi geografis yang patut disyukuri, dengan kekayaan alam yang melimpah dan pemandangan yang indah, namun juga rawan terjadi bencana alam. Kondisi ini sangat memprihatinkan dan tentu saja membuat hati warga yang tinggal di daerah rawan bencana senantiasa was-was. Sering kali bencana datang tiba-tiba dan menyebabkan kerugian yang besar, termasuk jatuhnya korban jiwa. Hal ini dikarenakan warga tidak mengetahui tanda-tanda bencana dan tidak memperoleh peringatan awal adanya bencana. Menurut saya Pemerintah Indonesia harus segera memasang alat peringatan dini atau “Early Warning System (EWS)“ di daerah-daerah rawan bencana sehingga masyarakat dapat memperoleh informasi akurat akan datangnya bencana, sehingga kerugian yang dialami dapat diminimalisasi. Perhatian dari pemerintah terhadap daerah-daerah rawan bencana tentunya sangat diharapkan. Pemasangan alat EWS sangat diperlukan. Pemerintah dapat bekerjasama dengan TNI dan Polri untuk memaksimalkan peran Babinsa. Dan Babinkamtibmas yang tersebar di seluruh daerah dapat terjun langsung di masyarakat untuk mensosialisasikan pentingnya EWS dan langkah apa yang harus diambil warga jika ada tanda-tanda datangnya bencana.■ Sherly Nanda Santoso Dusun Gentan Lor, Boja, Kabupaten Kendal.

Penulis, Nur Rakhmat,S.Pd., Guru SDN Gisikdrono 2.UPTD Pendidikan Kecamatan Semarang Barat, Kota Semarang

Alamat pengiriman tulisan opini dan surat pembaca: opini@koranwawasan.com Artikel opini maksimal 5.000 karakter dan disertai foto penulis.

Kecerdasan Berpolitik Jokowi Ternyata di Luar Perkiraan Banyak Orang Pentingnya ‘Early Warning System’ bagi Warga di Daerah Rawan Bencana

semangat siswa. Kedua, pembelajaran menjadi menarik dan menyenangkan. Hypnotis dalam pembelajaran bisa menggunakan segala bentuk metoda dalam actif learning ataupun quantum teaching sehingga pembelajaran yang dilakukan sarat akan kreatifitas baik dari siswa ataupun gurunya. Ketiga, siswa lebih focus saat kegiatan belajar berlangsung. Kondisi ini tercipta karena siswa sudah terhypnotis oleh sugesti guru. Dan dampaknya, siswa senang sehingga lebih mudah paham serta selalu siap untuk belajar. Keempat, proses pembelajaran dan hasil belajar bisa lebih optimal. Mengapa? Karena saat pembelajaran siswa sangat menikmati dan termotivasi oleh sugesti guru. Maka hasil belajarpun sejalan dengan proses saat pembelajaran. Dan terakhir pembelajaran bisa lebih bermakna. Sebagai generasi penerus bangsa, siswa tentu berharap bisa menikmati proses pendidikan dalam pembelajaran. Supaya bisa menemukan makna dari pendidikan. Maka, dengan guru memasuki alam bawah sadar siswa melalui hypnoteaching, guru sudah membantu siswa menemukan salah satu factor pendukung kondisi ideal siswa. Namun, supaya guru mampu menghypnotis siswa untuk selalu dalam keadaan siap dan antusias dalam pembelajaran, diperlukan inovasi, kreativitas, serta konsistensi atau istiqomah dari seorang guru. Yakni untuk membiasakan dan mengaplikasikan langkah hypnoteaching tersebut dalam pembelajaran. Sehingga alam pikiran bawah sadar siswa bisa terba-ngun dan terasah sejak dini de-ngan baik. Dan terlepas dari adanya dualisme kurikulum, hypnoteching bisa dijadikan salah satu teknik guru dalam membimbing siswa untuk memahami pembelajaran. Sehingga diharapkan, generasi penerus ideal bangsa yang bermoral dan berjiwa pembelajar sejati bisa membuktikan diri sebagai bagian dari keberhasilan pembangunan nasional lewat pendidikan. Amin…■

KALAU saya pikir-pikir, ternyata Presiden Joko Widodo (Jokowi) seorang politisi ulung. Terbukti, dalam menghadapi kasus calon Kapolri Komjen Budi Gunawan, Jokowi mampu mengambil keputusan secara cerdas dan tepat, sehingga “bola panas” yang diberikan DPR dapat dia tendang lagi ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Maka, sekaranglah KPK yang harus menangani “bola panas”, kasus dugaan korupsi yang disangkakan kepada Budi Gunawan sesegera mungkin. Padahal ketika KPK menetapkan Budi Gunawan, calon tunggal Kapolri, menjadi tersangka kasus korupsi, hanya beberapa jam sebelum Komisi III DPR memulai tahapan uji kepatutan dan kelayakan (fit and propertest) dengan mengunjungi rumah sang calon Kapolri di Jl. Duren Tiga Barat VI No.21, Jakarta Selatan, kegaduhan politik langsung meluap. Dan atas alasan kepastian hukum serta kepatuhan terhadap prosedur ketatanegaraan, Komisi III DPR tetap melanjutkan uji kepatutan dan kelayakan di DPR pada Rabu (24/1). Dan komisi yang mebidangi masalah hukum itu akhirnya meloloskan Komjen Budi Gunawan menjadi calon Kapolri untuk kemudian dibawa ke Rapat Paripurna DPR, Kamis pagi (15/1) untuk ditetapkan sebagai keputusan DPR. Persetujuan DPR atas calon tunggal Kapolri yang diajukan oleh presiden ke DPR, pun menjadi “bola panas” bagi Jokowi. Bagaimana tidak? Di satu sisi dia harus menghormati proses politik yang sudah ditempuh di DPR, sesuai yang dia ajukan sendiri, namun di sisi lain dia juga harus menghormati proses hukum yang dilakukan KPK. Bukan hanya kedua sisi itu yang menjadi dilema tingkat tinggi bagi Presiden Jokowi. Dia pun harus mengakomodasikan aspirasi partai pendukung di Koalisi Indonesia Hebat (KIH) dan kubu relawan Salam Dua Jari yang menjadi pendukung fanatiknya pada Pilpres 2014. Kubu partai pendukung mendesaknya

untuk segera melantik Komjen Budi Gunawan menjadi Kapolri, sedangkan kelompok relawan menolak dengan keras. Hal menarik dalam proses pencalonan Kapolri kali ini adalah “rukunnya” KIH dan KMP dalam mendukung Budi Gunawan menjadi Kapolri. Bahkan segala pujian terlontar dari para politikus KMP kepada Budi Gunawan pada saat uji kepatutan dan kelayakan di Komisi III DPR. Budi dinilai sebagai calon Kapolri terbaik selama ini dan pantas memimpin Polri yang sedang mengalami krisis kepercayaan dari masyarakat. Seolah-olah status tersangka yang dijatuhkan KPK terhadap Budi Gunawan tidak ada artinya sama sekali. Mengapa bisa begitu ya? Setidaknya ada dua kemungkinan. Pertama, mereka dari kubu KMP menilai bahwa Budi Gunawan memang benar-benar sosok yang layak menjadi Kapolri, dan prosedur yang ditempuh presiden pun sudah benar. Namun, yang kedua, bisa jadi ada “udang di balik batu” dari dukungan penuh yang diberikan oleh kubu KMP. Yakni sengaja memberikan “bola panas” itu langsung ke Presiden Jokowi. Sebab, siapa pun paham, berlawanan dengan KPK memiliki risiko politik yang besar di mata masyarakat. Meskipun dari sisi hukum banyak hal yang bisa dipertanyakan dari langkah KPK yang terkesan begitu politis dengan penjatuhan status tersangka kepada Budi Gunawan pada saat “enjury time” dan tanpa didahului dengan pemeriksaan terhadap saksi-saksi, dan Budi Gunawan sendiri. Namun di mata masyarakat, langkah KPK akan selalu dinilai benar, karena KPK memiliki “trust” yang tinggi di mata masyarakat. Tapi ternyata “bola panas” itu bisa ditendang oleh Jokowi ke KPK dengan keputusannya menunda pelantikan Budi Gunawan dan mempersilakan KPK untuk segera memproses secara hukum sangkaan korupsi terhadap Budi Gunawan. Karena itulah saya menilai Presiden Jokowi memiliki kecerdasan berpolitik di luar perkiraan banyak orang.■ Hendry Syahputra, SH Perum Bukit Kencana Jaya, Tembalang, Semarang


Rabu Kliwon, 21 Januari 2015

GTT Adukan Nasib ke DPRD PURBALINGGA - Forum Komunikasi Guru Tidak Tetap (FK-GTT) SMA/SMK mengadukan nasib mereka kepada jajaran anggota DPRD Purbalingga. Mereka menganggap Pemkab Purbalingga tidak punya solusi untuk memperbaiki nasib mereka. Hal itu terungkap dalam audiensi antara 13 anggota FKGTT SMA/SMK Purbalingga dengan Badan Kepegawaian Daerah (BKD), Dinas Pendidikan (Dindik), Dinas Pendapatan Pengelolaan Aset Daerah (DPPAKD) dan anggota DPRD Purbalingga di ruang rapat paripurna DPRD Purbalingga, Selasa (20/1). Ketua FK-GTT SMA/SMK Kabupaten Purbalingga, Djentot Subchi mengatakan, ketiga belas rekannya meminta pemkab memfasilitasi adanya SK individu dari bupati Purbalingga sebagai syarat sertifikasi guru. Dia juga mengharapkan pemkab melalui Dindik Purbalingga memfasilitasi peningkatan kesejahteraan GTT dengan

penambahan honor. “Namun saat ini upaya kami gagal dan tidak bakal membuahkan hasil. Pemkab mau pun dewan tidak memiliki solusi buat kami. Selamanya, nasib kami akan seperti ini terus,” katanya. Menurutnya, ada dua peraturan yang saling bertentangan agar para GTT bisa men dapatkan Nomor Unik Pendidik dan Tenaga Kependidikan (NUPTK). Aturan dari pusat menyebutkan, untuk mendapat NUPTK, GTT harus mendapatkan SK dari bupati, sedangkan aturan bupati menyebutkan, bupati akan memberikan SK setelah GTT mendapatkan NUPTK. ‘’Ini kan tidak logis. Bagai-

mana kami bisa ikut sertifikasi bila untuk mendapatkan NUPTK saja susah seperti ini. Belum lagi adanya kabarnya akan munculnya PP (peraturan pemerintah-red) tentang ASN (aparatur sipil negara-red) dan pegawai dengan perjanjian kontrak sesuai UU ASN tahun 2014, guru seperti kami akan dijadikan pegawai kontrak,” katanya.

■ Dilematis Kepala Dindik Purbalingga, Tri Gunawan Setiadi mengaku dilematis. Sesuai PP nomor 48 tahun 2005, Pemerintah dilarang mengangkat tenaga honorer atau yang sejenisnya. Selain itu SK Bupati Purbalingga 11 November tahun 2005 bukan sebagai SK pengangkatan, melainkan SK tentang bantuan honor tenaga honorer. “Kami memahami maksud rekan-rekan guru, tapi kami tidak bisa melanggar peraturan yang sudah ditetapkan,” katanya. Wakil Ketua DPRD Purbalingga Mukhlis mengatakan, pemkab seharusnya bisa me-

TIK Diusulkan Masuk Mapel K-13 PEKALONGAN - Para guru Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) Teknologi Informasi dan Informasi (TIK) di Kota Pekalongan mengusulkan ke Pemerintah Pusat agar TIK masuk menjadi mata pelajaran (Mapel) pada Kurikulum 2013 (K-13). Pasalnya TIK sudah menjadi tuntutan zaman sejalan dengan terus berkembangnya teknologi dan informasi. Ketua MGMP TIK SMA Luthfi, Selasa (20/1) menuturkan, pada semester genap tahun ajaran 2014/ 2015, ini kembali Kurikulum Ting kat Satuan Pendidikan (KTSP) 2006, dipergunakan kembali. Praktis guru mata pelajaran TIK akan kembali mengajar. Namun KTSP 2006 bersifat sementara, sehingga suatu saat bisa dihentikan, seperti sebelumnya pemerintah menghilangkan mapel TIK di K-13. Padahal pada realitas di lapang an, TIK sangat penting dalam perkembangan zaman teknologi ini untuk diajarkan kepada siswa. Karena jika tidak, pelajar Inodenesia akan tertinggal dalam teknologi. Untuk itu, pihaknya mendesak TIK ditetapkan menjadi mapel yang dimasukkan ke dalam K-13

yang sifatnya permanen. “Kami minta Pemerintah yang sedang melakukan evaluasi Kurikulum 2013 bisa mempertimbang kannya memasukkan mapel TIK,” katanya. Berdasarkan catatan, di Kota Pekalongan, ada sekitar 80 guru yang mengajar TIK di jenjang SMP dan SMA. Sebelumnya, para guru TIK ditempatkan di bimbingan konseling masing-masing sekolah sejak mulai diberlakukan K-13 pada semester ganjil tahun ajaran 2014/2015 lalu. Namun kini Guru TIK akhirnya kembali mengajar, sejak pemerintah menyatakan menghentikan sementara K-13 dan kembali ke KTSP 206 karena di KTSP 2006. Sebelumnya berdasarkan Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 68 Tahun 2014 tentang Peran Guru TIK, sebagai pembimbing dan fasilitator TIK ba gi peserta didik, sesama guru dan karyawan sekolah untuk membangun lingkungan teknologi informasi yang sehat dan produktif di masing-masing satuan pendidikan. ■ K-28/jie

Ingin Naikkan Prestasi di Popda Jateng BATANG - Wakil Bupati Batang H Soetadi SH MM membuka ajang Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) tingkat kabupaten, di halaman kantor bupati Batang, Selasa (20/1). Popda diikuti 2.712 siswa dari tingkat SD, MI, SMP, MTs, SMA, dan SMK, dengan melibatkan ofisial dan pelatih sebanyak 366 orang. Popda akan berlangsung hingga Kamis (22/1). Soetadi mengutarakan, untuk prestasi Kabupaten Batang pada kegiatan Popda tingkat Jawa Tengah masih perlu ditingkatkan. Pada Popda tahun 2014 lalu, Kabupaten Batang berada pada posisi 24 dari 35 kabupaten/kota se-Jateng. Oleh karena itu, Pemerintah Kabupaten Batang meminta kepada seluruh atlet, pembina, dan ofisial untuk berupaya lebih

keras lagi bagi tercapainya prestasi yang lebih baik. Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda, dan Olahraga Batang, Gigih Sayoga, mengatakan, Popda memper tandingkan 14 cabang olahraga, yang meliputi atletik, kids atletik, senam, bola basket, bola voli, renang, bulutangkis, tenis meja, sepak takraw, tenis lapangan, sepak bola, karate, taekwondo, pencak silat, dan catur. Sedangkan, Kepala Bidang Olahraga, Karyono, menambahkan, untuk target di Popda Jateng tahun 2015, Pemkab Batang menargetkan perolehan dua medali emas, sehingga pihaknya akan serius dalam pembinaan olahraga dalam mengadapi Popda. ■ haw-jie

PUKUL GONG: Wakil Bupati Batang Soetadi memukul gong sebagai pertanda pembukaan POPDA Kabupaten Batang di halaman kantor bupati setempat, kemarin. ■ Foto: Hadi Waluyo.

DIALOG : Guru honorer berdialog dengan anggota DPRD dan Pemkab Purbalingga. Mereka menuding pemkab tidak memiliki kepedulian untuk meningkatkan kesejahteraan guru honorer. ■ Foto :Joko Santoso ngalokasikan anggaran untuk honor daerah yang saat ini

masih minim. Jika para GTT itu sudah dipenuhi maka tidak

akan mengandalkan adanya sertifikasi guru. ■ ST-jie

Rakernis untuk Tingkatkan Kualitas Pendidikan KAJEN - Bertujuan meningkatkan kualitas pendidikan di Kabupaten Pekalongan, Dinas Pendidikan dan Kebuda yaan (Dindikbud) setempat menyelenggarakan Rapat Kerja Teknis (Rakernis) 2015 di Aula Lantai 3 Setda, Selasa (20/1). Rakernis diikuti oleh 260 orang, yang terdiri atas pejabat struk tural di lingkungan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, kepala UPT Dindikbud, unsur pengawas dan penilik, serta perwakilan kepala SD, SMP, SMA dan SMK, Forum Belajar Masyarakat, dan pengurus Dewan Pendidikan. Bupati Pekalongan, Drs H Amat Antono MSi, mengatakan, Rakernis ini bisa dijadikan sebagai sebuah forum untuk menyatukan persepsi, sebagai sebuah forum untuk konsultasi dan sebagai forum untuk mencari solusi dalam rangka memahami APBD, regulasi dan harapan masyarakat. “Saya minta saudara betul-betul memanfaatkan forum ini dengan baik. Jadikan sebagai sarana untuk meningkatkan kualitas pendidikan demi mewujudkan harapan masyarakat,” ujarnya. ■ Koordinasi Terkait Kurikulum 2013 yang semula telah disepakati untuk dilaksanakan di Kabupaten Pekalongan, te tapi karena adanya kebijakan Pemerintah menghentikan implementasi Kurikulum 2013 dan kembali menggunakan Kurikulum 2006, bupati meminta kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Pekalongan untuk melakukan koordinasi dengan pimpinan dan pihak-pihak terkait secara berjenjang. Bupati juga meng-

harapkan sekiranya dipandang perlu untuk membekali anak-anak dengan kemampuan-kemampuan lebih. Bupati menegaskan bahwa ke depan, apapun profesinya, ia akan menerapkan bahwa setiap pegawai yang mempunyai penghasilan tetap yang bersumber dari APBD harus mempu nyai kompetensi. Uji kompetensi ini akan dimulai dari eselon II. Menurutnya, kalau sudah melewati test kompetensi, maka ada 4 kemungkinan, yaitu bisa dipertahankan, bisa digeser, bisa turun jabatannya, atau bahkan bisa dilepas dari jabatannya. “Oleh karena itu, saya juga meng-

harapkan kepala Dindik untuk menguji para guru yang sudah mendapat kan sertifikasi,” tegasnya. Sementara itu, Kepala Dindikbud Kabupaten Pekalongan, Drs H Umaidi MSi menyampaikan, pada tahun pelajaran 2013/2014 di Kabupaten Pekalongan untuk implementasi Kuriku lum 2013 baru pada tahap piloting pada 6 SD, 6 SMP, 3 SMA dan 3 SMK. Akan tetapi pada tahun pelajaran 2014/2015, seluruh satuan pendidikan di jajaran Dindikbud telah bertekad untuk sepenuhnya melaksanakan Kurikulum 2013. ■ haw-jie

BERSALAMAN: Bupati Pekalongan Amat Antono menyalami peserta Rakernis 2015 yang digelar Dindikbud untuk meningkatkan kualitas pendidikan di Kota Santri di Aula Lantai 3, kemarin. ■ Foto: Hadi Waluyo.


Rabu Kliwon, 21 Januari 2015

Bisa Latihan Bareng SUDAH lama artis Cynthia Lamusu dan sang suami Surya Saputra berharap bisa tampil bareng dalam sebuah film. Dan kesempatan itu pun datang, setelah keduanya membintangi film Ayat-Ayat Adinda. Untungnya, keduanya diizinkan latihan adegan bareng di rumah.

“Kalau di film pertama di mana kami main bareng yaitu Arisan 2, kami latihannya mesti di luar. Nah, di film Ayat-Ayat Adinda kali ini, saya diberi kebebasan sama sutradaranya untuk latihan di rumah. Jadi lebih ringan dan fokus,” ujar Cynthia saat bincang dengan media di hotel Alia Cikini, Jakarta Pusat, Selasa (20/1). Cyntia menjelaskan, di film keduanya, berpasangan dengan

Foto: Buyil

suami tercinta dia kebagian pasangan suami istri yang memiliki anak bernama Adinda. “Ini tantangan banget buat kami berdua, karena kami selama ini kan belum pernah merasakan punya anak. Sementara di film ini kami berdua hari dikisahkan punya anak cewek. Ya kami mesti latihan chemistry dengan yang jadi anak kita. Mudah-mudahan lancar syutingnya di Yogya ya,” harap personel B3 ini sambil senyum manis.

belum cocok, maka penawaran itu ditolaknya dan memilih film nuansa religi. “Mungkin rezeki kami berdua di film ini, padahal sebelumnya ada tawaran main FTV, tapi karena nggak ketemu waktunya. Eeeh, ada tawaran dari film ini (AyatAyat Adinda). Kebetulan waktu bisa dan ceritanya lebih menarik dan menantang buat kami berdua, ya, kita jalani,” kata Surya serius. Cynthia pun mengaku tertarik dengan film yang ■ Rezeki mengambil lokasi di Yogya Surya menambahkan, dalam waktu dekat ini, sebenarnya sebelum ditawari karena ia harus mengenakan film produksi Mizan Pictures jilbab dan nuansanya Islami. ini, dirinya dan sang istri “Selama syuting saya mesti ditawari untuk membintangi mengenakan jilbab, maklum FTV yang juga dipasangkan karena ceritanya kan Islami,’‘ menjadi suami istri. Tapi tukas Cynthia. karena alasan waktu yang Beruntung sebelum

syuting ada pelatihan dulu dengan seluruh pendukung film, sehingga bisa dimanfaatkan untuk belajar berjilbab dan bersosialisasi bagaimana memerankan wanita yang mengenakan busana muslimah. “Karakternya saya wanita muslimah berdarah Jawa, sementara leluhur saya kan Manado, jadi saya mesti memepelajari karakter wanita Jawa,’‘ ujarnya. Soal kiprah B3, Cynthia mengaku tak masalah. Trio ini tengah break setelah personel lainnya Widi Mulia sedang hamil tua. “Temanteman B3 dukung kok, apalagi sekarang kan memang lagi break karena Widi lagi hamil tua. Pokoknya aman deh,” pungkasnya. ■ Buyil-jie

Terhalang Calon Mertua

Terobsesi Film Perang

BAKAL menginjak usia 30 tahun di 2015 ini, memang bukan umur muda lagi bagi selebritis seksi, Cynthiara Alona. Bahkan tak banyak diketahui media, wanita berdarah Aceh-Jawa ini kabarnya sudah menjalin hubungan sangat serius dengan seorang pria. “Calon suami sih udah ada. Cuma selalu tertunda untuk menuju pernikahan karena dari keluarga masih bentrok. Tapi dari kami berdua udah fix dan tinggal nunggu keluarga aja,” ungkap Alona di Jakarta, baru-baru ini. Demi memuluskan jalannya menuju pernikahan, wanita yang debut di film Drop Out tahun 2008 itu pun berusaha mendapatkan hati sang calon mertua (camer). Namun karena sifat camer yang cukup kolot dan keras, membuat Alona harus bersabar hati. “Dari kami berdua sih udah tunangan. Gimana ya, orangnya romantis sih. Jadi tiba-tiba dia udah ngelamar

AKTOR dan presenter Ibnu Jamil siap meninggalkan program acara Eat Bulaga demi bisa terlibat dalam film kolosal tokoh TNI, Jenderal Besar Soedirman besutan sutradara wanita Viva Westi. Apakah Ibnu tak merasa sayang? ‘’Segala sesuatu yang kita idamkan butuh pengorbanan. Nah saya sejak kecil memang pengin main film perang. Karena sejak nonton film Janur Kuning dulu, sejak saat itu saya terobsesi main film perang,” ujar Ibnu Jamil saat ditemui di Balai Soedirman, Tebet Jakarta Selatan, Selasa (20/1). Selain alasan pengin mewujudkan main film perang, presenter bola di berbagai televisi ini juga karena perannya lumayan menantang. Dia harus menjalani syuting di hutan belantara di berbagai daerah dan salah satunya di Lembang Bandung. “Nggak masalah syuting di manapun, karena kalau kita sudah komitmen. Apapaun resikonya harus diterima dan jalani. Termasuk harus keluar masuk hutan dan naik turun gunung,” ujar bintang film Assalamualaikum Beijing ini. Tidak hanya

Alona aja. Udah hampir dua tahunan lah,” lanjut Alona. Lantaran belum mendapatkan restu sepenuhnya dari sang calon mertua, Alona pun melangsungkan pertunangan di antara mereka berdua saja. “Iya, yang penting antar kita berdua. Udah tau kan. Memang sih kondisi ini karena takut sama pihak keluarga yang belum setuju,” tambahnya. Sepertinya Alona memang harus lebih bersabar untuk segera menikah dengan pria tersebut. Dia harus bisa meyakinkan kepada calon mertuanya kalau dirinya sudah tidak seperti penilaian masyarakat. “Ya kan semua tau dong background Alona di masyarakat negatif. Dengan masa lalu Alona yang begini begitu, jadi itu jadi bahan pertimbangan. Tapi kalau menurut pasangan Alona, semua orang punya masa lalu jadi nggak ada permasalahan dari kami berdua,” pungkasnya.■ Kpl-jie Foto: kpl

Pisah dari Gaston, Malah Diteror

Foto: kpl

HUBUNGAN asmara antara Julia Perez alias Jupe dengan pesepakbola Gaston Castano telah berakhir. Namun, ternyata ada kisah tak sedap di balik kabar itu. Jupe mengaku diteror seorang wanita yang diyakininya sebagai selingkuhan Gaston. “Itu sudah lama, sekitar dua bulan lalu. Baru saya ungkapkan ini, saya diteror selingkuhan Gaston,” ujarnya, saat ditemui di Studio Palem, kawasan Kemang, Jakarta, Selasa (20/1). Menurut penuturan Jupe, wanita itu satu negara dengan Gaston. Pemain film Gending Sriwijaya itu mengaku menerima banyak teror,

salah satunya sang wanita menyebut telah berbadan dua. “Bilang dia hamil. Aku ngomong, mungkin Gaston nggak tahu aku diteror sama selingkuhannya. Saya buka ini biar Gaston tahu. Selingkuhan kamu neror aku,” katanya. Jupe pun mengaku kini sudah tidak berkomunikasi sama sekali dengan Gaston. Untuk kesekian kalinya, Jupe mengatakan telah menutup pintu hatinya bagi pesepakbola itu. “Aku sudah nggak berhubungan sama dia. Mulai sekarang nggak ada lagi Yuli Rahmawati dan Gaston Castano,” ucapnya. ■Vvn-jie

syuting naik turun gunung tapi Ibnu Jamil juga harus menggendong Adpati Dolken yang berperan sebagai Jenderal Soedirman. “Kalau tidak salah baca di sekenario saya harus menggendong Adipati empat sampai lima kali, karena ceritanya di film ini saya sebagai ajudan Jenderal Soedirman,” ungkap Ibnu bangga. Sebelum syuting, Ibnu sudah menjalani rangkaian latihan bersama artis lainnya yaitu Mathias Muchus, Baim Wong, Lukman Sardi dan Adipati Dolken. “Untuk latihannya lebih ke fisik ya, karena kan syutingnya outdoor dan keluar masuk hutan dan naik turun gunung, jadi dibutuhkan fisik yang prima. Apalagi saya mesti ada adegan harus menggendong Adipati dan harus dialog sambil menggendong. Wah, pokoknya berat banget. Mudah-mudahan syutingnya lancar, karena gangguannya palingan hujan,” jelas bintang film Mari Lari ini. ■ Buyil-jie

Foto: Buyil


Rabu Kliwon, 21 Januari 2015

Rp 20 Triliun Menuju Swasembada Pangan JAKARTA - Pemerintah segera mengalokasikan dana sebesar Rp 20 triliun melalui Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara Perubahan (APBNP). Anggaran itu kini sedang dibahas di DPR. ‘’Insya Allah April ini dana desa sudah bisa cair,’’ kata Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Tranmigrasi, Marwan Jafar kepada wartawan di Jakarta, kemarin. Marwan mengakui Jumlah dana desa tersebut tentu masih sangat jauh dari amanat UU Desa 6/2014 yang mengalokasikan Rp 1,4 miliar untuk setiap desa di Indonesia yang berjumlah sekitar 74 ribu desa. Namun dana desa ini diharapkan mampu mempercepat pembangunan desa dan peningkatan masyarakatnya yang rata-rata menggantungkan mata pencahariannya di sektor pertanian. “Kucuran dana desa ini harus mampu dikelola secara akuntabel dan tepat sasaran agar kegiatan perekonomian di desa benar-benar berkembang

maju, nelayannya dan petaninya sejahtera, bahkan kami sangat optimistis jika ke depannya nanti desa akan mampu tampil menjadi sentra-sentra baru pertumbuhan ekonomi nasional, membangun Indonesia dari pinggiran” kata Marwan. Namun, lanjut Mendes Marwan, sebelum menerima dana desa maka pemerintah desa harus terlebih dulu melakukan Musyawarah Desa untuk menyusun Rencana Jangka Menengah Pembangunan Desa (RPJMDes) dan Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKP Desa). Marwan mengharapkan agar dana desa juga dapat berperan maksimal dalam upaya mewujudkan swasembada pangan nasional yang ditargetkan peme rintah untuk dicapai dalam kurun waktu tiga tahun ke depan. Hal itu sangat mudah tercapai karena dana desa dapat digunakan untuk membangun irigasi desa dan infrastruktur pertanian untuk meningkatkan kualitas hasil pertanian. ■ vvn—sn

Peran ..... (Sambungan hlm 1)

yang diberi sanksi PDTH, kata Hamidah tidak masalah. Pelaksanaan PDTH secara simbolik pun sudah bisa dilakukan dalam mengumumkan ada anggota yang tidak bisa lagi ditugaskan sebagai polisi. Menyinggung masalah naiknya angka PDTH di Polda Jateng, Hamidah berpendapat ada banyak faktor yang melatarbelakanginya. Beberapa pelanggaran seperti indisipliner terhadap aturan kepolisian, serta pelanggaran kode etik di kepolisian yang tidak bisa ditoleransi memiliki alasan tersendiri untuk menjatuhkan sanksi. Namun PDTH memiliki sisi positif agar anggota Polri lainnya tak memiliki kesalahan yang sama saat bertugas menjadi polisi. “Jika atasan di Satkorwil bisa tahu apa latar belakang anggotanya, bagaimana dia saat menjalankan tugasnya maka akan ada tindakan jika mengarah pada hal yang melanggar. Tindakan mencegah itu menjadi salah satu cara pencegahan pelanggaran di samping melakukan pembinaan mental dan moral. Pembinaan mental dan moral sangat penting, agar polisi secara sadar tidak perlu mengorbankan jerih payahnya menjadi polisi dengan melakukan tindakan yang melanggar,” tutupnya. ■ M9—sn

polisi. Satuan koordinasi wilayah (Satkorwil) di kepolisian seharusnya mengetahui latar belakang dan kondisi anggotanya di lapangan. Hal itu disampaikan Komisioner Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas) Hamidah Abdurrahman, kemarin. Hamidah berpendapat, dengan pendekatan atasan kepada anggota di lapangan bisa mengerti apa saja yang sedang terjadi pada anggotanya. Dengan pendekatan tersebut, kualitas pembinaan kepada para anggota polisi semakin bermutu. Jika pembinaan berjalan dengan baik dan bisa diserap oleh anggota, maka tindakan preventif agar tak terjadi pelanggaran baik etik atau pun disiplin bisa berjalan. “Biasanya sebelum PDTH, polisi yang bersangkutan sudah menjalankan proses hukum. Masa hukuman diatas tiga bulan yang biasanya sudah tidak bisa dipertahankan. Sehingga polisi bisa mengajukan keberatan. Tapi kalau yang diPDTH saat apel tidak hadir, berati sudah bisa menerima pemberhentian atau bahkan keberadaannya sudah tidak diketahui,” ungkap Hamidah dihubungi Wawasan, Selasa (20/1). Ketidakhadiran anggota

KPU ..... (Sambungan hlm 1) KPU RI, kata Joko, uji publik dilaksanakan Mei. Uji publik merupakan tahapan di mana balon bupati/walikota dan wakilnya memaparkan materi yang diuji oleh pihak KPU, Perguruan Tinggi, serta tokoh masyarakat. Bagi calon perseorangan atau independen, kata Joko, akan diberi kesempatan menyerahkan bukti dukungan pada Juni. “Kami akan memverifikasi pada Juni hingga Juli,” timpalnya. Sedangkan jadwal masa kampanye berlangsung pada 25 Agustus hingga 11 Desember 2015. Selebihnya akan ada hari tenang, sehingga pemilihan dilakukan sesuai jadwal pada 16 Desember 2015. “Jika

Bahas ..... (Sambungan hlm 1) reka yang hadir antara lain Jenderal (purn) Timur Pradopo, Jenderal (purn) Bambang Hendarso Danuri, Jenderal (purn) Sutanto, Jenderal (purn) Da’I Bahtiar, Jenderal (purn) Rusdiharjo, Jenderal (purn) Roesmanhadi, dan Jenderal (purn) Awaloedin Djamin. Pembahasan salah satunya mengenai Komjen Budi Gunawan yang masih menjabat sebagai Kalemdik Polri, meski berstatus tersangka. “Terkait jabatan beliau di Kalemdikpol

Humornya ..... (Sambungan hlm 1) wan asal Semarang Pri GS yang turut hadir melayat. Ia mengatakan Pak Ruspentil ini salah satu pelawak yang mewakili keemasan Srimulat dengan humor-humor yang ajaib dan tak sekadar mbanyol. “Humor-humor itu dimunculkan dengan kecerdasannya. Beliau adalah salah satu bagian dari selebrator, para pemilik perayaan humor tersebut,” ujar Pri GS kepada Wawasan di rumah duka. Pri GS juga menambahkan, di dunia komedi, almarhum termasuk sebagai perintis. Jadi para perintis ini memiliki nilai-nilai otentik, karena nilai otentik inilah

ada putaran kedua maka pemungutan suaranya dilaksanakan pada 23 Maret tahun 2016,” terangnya. Dalam waktu dekat, lanjut Joko, KPU akan berkoordinasi dengan pemerintah daerah (Pemda) agar Pemda memberikan data terkait dengan jumlah penduduk. Terkait dengan anggaran pelaksanaan Pilkada serentak, semunya pengajuan diklaimnya sudah beres. Sebelumnya Joko pernah menyampaikan anggaran Pilkada di 16 kabupaten/ kota Rp325 miliiar. Anggaran terbesar ada di Kota Semarang mencapai Rp45 miliiar. Anggaran tersebut digunakan masing-masing kabupaten kota untuk melaksana kan Pilkada hingga dua puttaran. ■ M9—sn sudah saya sampaikan, kalau dalam perjalanan ke depan terganggu akan kita laksanakan sidang,” ujar Wakapolri Komjen Badrodin Haiti di Rupatama Mabes Polri, Jakarta, Selasa (20/1). Pertanyaan juga dilempar para purnawirawan jenderal terkait pencopotan Komjen Suhardi Alius dari jabatan Kabareskrim. “Kita jelaskan itu mutasi yang dilakukan melalui sidang Wanjak yang dilakukan oleh Tim Wanjak Mabes Polri yang saya pimpin,” kata jenderal bintang tiga ini. ■ dtc—sn

TANAM PADI: Presiden Jokowi memimpin penanaman padi di Ngara Kecamatan Mandor Kabupaten Landak, Kalimantan Barat, Selasa (20/1). Penanaman padi oleh Presiden Jokowi sebagai tanda dimulainya gerakan serentak penanaman padi untuk swasembada pangan. ■ Foto: Antara

Setahun Diperbaiki, Jembatan Ambrol Lagi KUDUS – Hujan deras yang mengguyur wilayah Kudus membuat talud jembatan Ploso yang melintang di atas sungai Kaligelis, Kudus Senin (20/1) ambrol. Akibatnya, jembatan yang selama ini menjadi penghubung lalu lintas Kudus-Jepara kini harus ditutup bagi kendaraan roda empat. Kondisi tersebut tentunya cukup memprihatinkan. Pasalnya, talud tersebut belum genap satu tahun diperbaiki setelah pada awal tahun 2014 lalu juga ambrol akibat derasnya aliran sungai Kaligelis. Padahal, jembat-

an tersebut merupakan akses vital yang menghubungkan lalu lintas dalam kota Kudus yang mengarah ke Jepara. Kepala Desa Ploso, Kecamatan Jati, Bambang Giyata menuturkan, ambrolnya talud jembatan bagian barat terjadi sekitar pukul 05.30 WIB. Meski tidak menimbulkan korban jiwa, sebuah bengkel cucian motor ikut ambrol . ■ tom-yan

DPR ..... (Sambungan hlm 1)

penting itu terkait tahapan Pilkada yang terlalu lama, padahal bisa diperingkas. Kemudian soal pengajuan calon apakah secara bersamaan dengan wakil atau kepala daerahnya saja. Belum lagi soal uji publik dalam Perppu yang juga dinilai terlalu lama dan hanya formalitas. Termasuk juga soal penyelesaian sengketa Pilkada melalui MA dan Pengadilan Tinggi yang diprediksi akan menumpuk serta beberapa masalah lainnya. “Diundangkan itu formal administrasinya, setelah itu DPR melalui komisi II menggunakan hak inisiatifnya (merevisi UU Pilkada),” ujar politisi Gerindra itu. Secara teknis, revisi itu akan dimulai dengan menunggu UU Pilkada itu selesai didaftarkan di Kemenkum HAM pada pekan ini. Kemudian Komisi II akan mengajukan revisi kepada Badan Legislasi (Baleg) dengan daftar masalah dari masingmasing fraksi. Sebagai syarat sebuah revisi UU, maka revisi itu dimasukkan dalam program legislasi nasional (Prolegnas) yang perlu disetujui dalam

rapat paripurna. Selanjutnya dibentuklah panitia kerja (Panja), yaitu sebuah tim kecil di komisi yang akan membahas poin-poin revisi. “Sebelum 18 Februari (mulai masa reses kedua) harus selesai. Kita optimistis bisa. Komisi II siap rapat siang malam,” ucap mantan cawagub DKI era Jokowi itu. ■ Lucu Terpisah mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Jimly Asshiddiqie menilai hal tersebut lucu. “DPR RI menyepakati akan diadakan perubahan beberapa bagian materi dari Perppu itu, sehingga proses perubahannya kelihatan seperti lucu. Sudah disetujui jadi UU kemudian diadakan perubahan,” kata Jimly saat hadir di Komisi II DPR, Selasa, (20/1). Perppu yang diterbitkan Presiden memang hanya boleh ditolak atau disetujui oleh DPR. Tapi, menurut Jimly, jika memang masih ada masalah, tidak serta merta harus diterima lalu bersepakat untuk bareng-bareng direvisi. “Sebenarnya kalau ditolak bisa diadakan pe-

rubahan. Politisnya tentu bagi Partai Demokrat dan para pengusung pemerintah lama lebih baik kalau disetujui,” ucap ketua Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu itu. Meski demikian, Jimly menghargai keputusan politik dari DPR, karena dengan disahkannya Perppu itu menjadi UU, maka kontroversi mengenai Perppu yang diterbitkan mantan Presiden SBY itu sudah selesai. Tinggal Komisi II menghimpun dan mendiskusikan masukan-masukan tentang materi yang akan diadakan perbaikan. Jimly juga tak menampik Perppu yang membatalkan UU Pilkada melalui DPRD itu perlu perbaikan. “Cukup banyak yang mengganggu pelaksanaan pelaksanaan pilkada, termasuk soal jadwalnya, tahapan yang sangat tidak efisien, ini kontraproduktif untuk efisien,” kata Jimly. “Misalnya uji publik yang sampai lima bulan, kan bisa satu bulan saja. Itu hal-hal yang bisa diperbaiki menyangkut teknis,” imbuh ketua MK pertama itu. ■ dtc—sn

lai aman, warga pun kembali ke rumahnya masing-masing pada Selasa dini hari (20/1), sekitar pukul 03.45 WIB. Pejabat Kepala Desa Kandangserang, Cipto Sumarno STP, Selasa (20/1) menyebutkan , dengan intensitas hujan yang semakin tinggi dalam beberapa hari terakhir, membuat warga Kandangserang semakin cemas akan ancaman longsor dan banjir bandang bukit Wadas Jaran. “Sejak Senin hingga Selasa malam, sekitar delapan jam hujan deras mengguyur Kandangserang. Air curug sudah berubah menjadi aliran lumpur. Warga pun secara otomatis mengungsi ke titik-titik yang sudah dipersiapkan. Kami selalu siaga, jika bukit Wadas Jaran benar-benar longsor atau banjir bandang. Situasi malam itu mencekam. Alhamdulilah, kondisi hingga saat ini aman. Semoga ke depannya tidak ada longsor atau banjir, namun

kami tetap siaga,” tutur dia. Sementara itu Sekretaris Kecamatan Kandangserang, M Ilyas, menambahkan untuk mengantisipasi longsor bukit Wadas Jaran, pihak kecamatan dan desa sudah mempersiapkan jalur evakuasi dan titiktitik pengungsian. Jika hujan lebih dari tiga jam, secara otomatis warga yang rumahnya diperkirakan terkena dampak dari longsoran itu akan mengungsi. “Selain longsor dari atas bukit itu juga berpotensi menimbulkan banjir bandang. Di bukit itu ada air terjun dan empat titik aliran yang bermuara ke Kali Gintung. Batubatu sudah masuk ke sungai dan pohon ada yang tumbang. Jika saluran Kali Gintung tertutup, bisa mengakibatkan banjir bandang juga,” terang dia. Seperti diberitakan, wilayah pegunungan Kabupaten Pekalongan memiliki panorama

alam yang elok. Namun di balik keindahan alamnya itu potensi bencana tanah longsor bisa mengancam sewaktu-waktu, terutama di saat musim hujan. Jika intensitas hujan cukup tinggi, warga di pegunungan pun ketar-ketir. Mereka terpaksa mengurangi jam tidur malamnya untuk berjaga-jaga dari bahaya longsor yang bisa terjadi kapan pun. Ratusan warga di RT 06 dan 07, RW 02, Desa Kandangserang, Kecamatan Kandangserang, Kabupaten Pekalongan, misalnya, hampir sepekan terakhir ini bergiliran jaga malam untuk mengamati pergerakan bukit Wadas Jaran yang ada di atas pemukiman mereka. Bahkan setiap hujan deras mengguyur wilayah itu selama tiga jam lebih, sebagian warga memilih mengungsi ke lokasi pengungsian yang sudah disiapkan oleh pemerintah desa setempat. ■ haw—sn

gagasan Demokrat dicantumkan dalam Perppu,” ujar pimpinan komisi hukum DPR itu. Benny tak mengetahui sejauh mana revisi UU Pilkada kali ini, namun dia mengingatkan proses revisi UU Pilkada berbeda dengan revisi UU MD3 yang saat itu dianggap sebagai keadaan terpaksa, sehingga bisa direvisi dalam waktu beberapa jam. “Revisi UU Pilkada ini harus ditempuh lewat mekanisme pengajuan rancangan undang-undang. Tidak bisa jalan pintas begitu,” kata Benny. Menanggapi hal itu, wakil ketua Komisi II Ahmad Riza Patria menjamin pembahasan hanya pada perbaikan beberapa substansi saja. “Perppu yang diundangkan memiliki banyak kekurangan yang kita sadari banyak masalah karena dibuat tergesa-gesa. Tapi semangat revisinya tidak lagi membahas langsung dan tidak, tapi banyak poin yang harus diperbaiki,” kata Riza Patria. Beberapa masalah yang harus diperbaiki di antara yang

Warga ..... (Sambungan hlm 1) Desa Kandangserang, terutama di RW 2 diingatkan untuk mengungsi. Oleh karena itu sejak Senin pukul 17.00 WIB, sekitar 205 jiwa warga di RT 4, 5, dan 6, Desa Kandangserang mengungsi ke titik-titik yang sudah dipersiapkan oleh pihak desa dan kecamatan. Sebanyak 20 jiwa di antaranya mengungsi di Mapolsek Kandangserang, 17 jiwa di eks Gedung PNPM, 56 jiwa di kantor KRPH Kandangserang, 26 jiwa di Gedung MWC NU Kandangserang, 30 jiwa di kantor kecamatan, dan sisanya menyebar di rumah-rumah kerabatnya yang diperkirakan tidak terkena dampak dari ancaman longsor dan banjir bandang bukit Wadas Jaran. Ratusan warga bertahan selama hampir 12 jam di poskoposko pengungsian tersebut. Saat hujan reda dan situasi dini-

sangat mahal harganya bahkan selalu dikenang. Menurutnya nilai otentik ini sekarang agak sulit dimunculkan para pelawak muda, karena orang pingin cepat terkenal, pingin cepat kaya dan lain sebagainya. Namun bagi kaum perintis ini berjalan secara tertib. Sebab bagi para perintis karier itu sebuah laboratorium yang sangat intensif. Jadi bukan lintasan-lintasan cepat. Sebab humor yang dilontarkan Ruspentil bukan sekadar lucu, akan tetapi belajar menggunakan metodologi. Maka seseorang yang belajar metodologi akan memiliki panjang umur kreativitasnya, termasuk Ruspentil ini. “Saya berpesan kepada pela-

wak-pelawak muda, menghayati humor secara ilmu pengetahuan sangat penting apalagi di era pengetahuan ini. Kalau tidak, jangankan laku, ditertawakan pun juga tidak,” ungkap Pri GS ■ Tangguh Ketua Paguyuban Lawak Semarang (PLS) Ipong Wiryanto menambahkan, Pak Ruspentil ini di samping sebagai perintis pelawak di Kota Semarang, ia juga dalam kariernya sering mangajarkan ilmunya kepada adik-adiknya. “Sehingga sampai sekarang ini, beliau masih terkenang ilmuilmu lawaknya dalam diri kami,” ujarnya. Ipong juga mengakui, beliau

AMBROL: Talud jembatan Ploso Kudus, yang menghubungkan Kudus-Jepara ambrol tergerus derasnya aliran sungai Kaligelis yang melintas di bawahnya. ■ Foto: Ali Bustomi-yan

dalam kariernya lawak juga dikenal seorang yang tangguh meskipun di usianya lanjut, Ruspentil masih semangat melawak baik di dalam acara ketoprak, wayang goro-goro. atau sekadar ditanggap di tetangga pada saat 17-an atau ketika warga punya hajat. Ipong menambahkan, ciri khas Ruspentil ketika melawak dikenal sebagai pemancing penonton untuk tertawa, sehingga teman-teman partnernya bekerja lebih ringan. “Saya berharap dengan meningalnya Pak Ruspentil ini, pelawak-pelawak di Semarang lebih kompak lagi khususnya menghidupkan ide-ide yang bagus dari Pak Ruspentil ini,” harapnya. ■ Shodiqin—sn


Rabu Kliwon, 21 Januari 2015

Pengemplang Pajak Ditahan SEMARANG - Kejati Jateng menahan Ariandi, Komisaris PT Indo Farma, produsen obat di Sukoharjo atas kasus dugaan tindak pidana di bidang perpajakan dengan nilai Rp 1 miliar lebih. Kasus pengemplangan pajak terjadi di wilayah Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Kantor Wilayah Jateng II. Tersangka ditahan setelah dilakukan pelimpahkan berkas dan tersangka dari Penyidik Pegawai Negeri Sipil (PPNS) DJP Kanwil Jateng II. Modus tersangka, merekayasa laporan pajak atas Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) dan Nomor Pengusaha Kena Pajak (NPKP) perusahaannya. Kasus terjadi pada periode Januari-Desember 2008. Tersangka menerbitkan faktur pajak secara tidak sah atas pesanan perusahaan pengguna faktur diantaranya PT L, PT SJ dan PT NF dengan imbalan uang. Aksi tersangka dibantu S dan AP. Akibat perbuatannya, negara dirugikan sebesar Rp 1.065.343.990. Kepala Kejati Jateng, Hartadi melalui Asisten Intelijen, Yakob Hendrik Pattipeilohy Selasa (20/1) mengatakan, Rabu (14/1) lalu dilakukan penyerahan tanggungjawab tersangka dan barang bukti. “Dilimpahkan berkas dan tersangka Ariandi alias Andi (31) atas sangkaan menerbitkan faktur pajak tak berdasar transaksi sebenarnya atas penggunaan PT Indo Farma,” kata Kajati. Tersangka dijerat melanggar Pasal 39 ayat 1 huruf b UU nomor 6 / 1983 sebagaimana diubah UU nomor 16/ 2000 dan UU nomor 6 tahun 1983 sebagaimana diubah dengan UU nomor 28 / 2007. Ancaman hukum paling singkat 6 bulan dan paling lama 6 tahun dan denda sedikitnya dua kali jumlah pajak terutang. “Disebutkan, bahwa setiap orang dengan sengaja telah menyalahgunaan NPWP atau pengukuhan pengusahaan kena pajak dan mengakibatkan kerugian pendapatan negara,” kata Sugeng. Atas perkara itu, kejaksaan sudah menahan tersangka Ariandi di Rutan Solo. “Sekarang tahap finalisasi surat dakwaan dan segera dilimpahkan. Tindak pidana di bidang pajak ‘leading sektornya’ di perpajakan sebagai tindak pidana khusus. Sebelumnya masuk pidana umum dan sekarang dialihkan ke pidana khusus karena hukum acara khusus dan melibatkan kerugian negara,” kata dia. Sementara, kini Penyidik Pegawai Negeri Sipil (PPNS) pada DJP Kanwil Jateng II juga tengah menyidik kasus serupa dan telah menetapkan tiga tersangka. Mereka SDU, Direktur CV LJ, perusahaan garment di Solo, VKA dan RI, dua owner. Ketiga tersangka dijerat Pasal 39 ayat 1 huruf c juncto Pasal 43 UU KUP. Tersangka SDU disangka atas tindak pidana menyampaikan SPT tidak benar. Tindakannya dibantu tersangka VKA. Kerugian negara tas perbuatannya ditaksir sekitar Rp 11,1 miliar. Sementara tersangka RI, disangka juga tidak menyampaikan SPT secara benar pada tahun 2008. Kerugian negara akibat perbuatannya ditaksir sekitar Rp 3,1 miliar. ■ rdi-yan

Jaksa Sebut Rina Mengada-ada SEMARANG - Tim Jaksa Penuntut Umum (JPU) yang menangani perkara dugaan korupsi proyek Griya Lawu Asri (GLA) Karanganyar dengan terdakwa Rina Iriani Sri Rratnangsih menyatakan, tuntutannya telah sesuai hukum. Menurut JPU, pembelaan Rina yang menyebut tidak terlibat korupsi hanya mengada-ada. Hal itu diungkapkan JPU dalam replik atau tanggapan atas pembelaan terdakwa di Pengadilan Tipikor Semarang, Selasa (20/1). Poin replik JPU di antaranya tentang bukti terdakwa dan Penasehat Hukumnya (PH) berupa surat dari Jamwas tertanggal 14 April 2014 perihal perintah penghentian penyidikan. JPU menyatakan kecurigaan, atas terdakwa yang memperoleh surat bersifat rahasia itu.Terdakwa selaku Bupati Karanganyar dinilai mengetahui adanya program dan pelaksanaan Gerakan Nasional Sejuta Rumah (GNPSR) di Kabupaten Karanganyar yang akan diresmikan presiden. Terdakwa juga dinilai telah merekomendasikan KSU Sejahtera lewat suratnya kepada Kemenpera sebagai Lembaga Keuangan Non Bank pelaksana subsidi bantuan perumahan di Karanganyar. “Meski hanya fotocopi, tapi bukan palsu dan bukan rekayasa. Fotocopi itu memiliki kekuatan alat bukti,” kata Slamet Widodo, salah satu JPU dalam repliknya. Atas tanggapannya, JPU meminta majelis hakim pemeriksa pada Pengadilan Tipikor Semarang menolak pembelaan terdakwa dan PH-nya. Menerima tuntutan JPU dengan amar tuntutan sebagaimana dibacakan sebelumnya. Dalam tanggapannya, JPU menyatakan bahwa tindakannya dilakukan atas kepentingan hukum dan dilandasi hukum demi keadilan, kepastian hukum dan kemanfaatan. Sebutan ‘Tuntutan Dagelan” adalah yang gagal paham karena pemikirannya dibangun dari sudut pandang subjektif.■ rdi-yan

MANTAN KAPOLRI: Plt Kapolri Komjen Pol Badrodin Haiti (kedua kanan) bersama mantan Kapolri Jenderal Polisi (Purn) Da’i Bachtiar (tengah) dan mantan Kapolri Jenderal Polisi (Purn) Sutanto (kedua kiri) berjalan keluar gedung seusai mengikuti rapat tertutup di Mabes Polri, Jakarta, Selasa (20/1). Rapat dihadiri mantan kapolri di antaranya Awaludin Djamin, Timur Pradopo, Bambang Hendarso Danuri, Sutanto, Rusdiharjo, Roesmanhadi, Widodo Budidarmo, dan Da’i Bachtiar yang membahas kisruh internal Polri. Berita di halam 1. ■ Foto: Antara

■ Diduga Terkait Kasus Fuad Amin

Pegiat Antikorupsi Ditembak SURABAYA - Mathur Husyairi (47), aktivis anti korupsi di Bangkalan ditembak orang tak dikenal di depan rumahnya. Diduga motif penembakan tersebut berkaitan dengan kesiapan korban menjadi saksi kasus korupsi Fuad Amin di KPK. Pernyataan itu disampaikan Mahmudi Ibnu Khatib, seorang aktivis anti korupsi di Bangkalan. “Saya yakin penembakan ini berkaitan dengan kasus dugaan korupsi Fuad Amin,” kata Mahmudi di Rumah Sakit Umum dr Soetomo Surabaya, Selasa (20/1). Mahmudi yang juga investigator LSM Poros Pemuda Jawa Timur mengatakan, dugaan penembakan yang dialami seniornya pegiat anti korupsi Mathur tersebut diduga karena korban membeberkan bukti dan kesiapannya menjadi saksi di KPK maupun di pengadilan terkait kasus dugaan korupsi mantan

Bupati Bangkalan Fuad Amin. “Kejadian yang dialami Kak Mathur efek dari ini (penangkapan Fuad Amin oleh KPK). Karena Kat Mathur siap menjadi saksi di KPK maupun di Pengadilan nanti,” tegas aktivis yang pernah dibacok lengannya oleh orang tak dikenal di Bangkalan. “Saya heran, kita mau melakukan kebenaran kok ditembak. Padahal kami ini ikhlas agar tidak banyak lagi orang-orang di Bangkalan yang terzalimi,” tandasnya. Mathur Husyairi (47) menjalani perawatan di ruang isolasi gedung IRD lantai 3 RSU dr

Soetomo Surabaya. Sebelum dirawat di ruang isolasi, Direktur LSM CIDe dan juga Sekjen Madura Corruption Watch ini terlebih dahulu menjalani operasi pengambilan proyektil yang bersarang di pinggang dan tembus ke perutnya. Mathur ditembak orang tak dikenal saat turun dari mobilnya dan hendak membuka pintu pagar rumahnya. Dia ditembak sebanyak 1 kali dan mengenai pinggang kanannya. Menurut saksisaksi, pelaku penembakan berjumlah dua orang. ■ Lapor KPK Pihak KPK mengakui Mathur Husyairi pernah melapor kasus korupsi ke KPK. Wakil Ketua KPK Bambang Widjojanto mengatakan, KPK saat ini tengah menunggu informasi lebih lanjut mengenai penyidikan kasus penembakan ini. KPK mendukung

langkah yang dilakukan Polres Bangkalan yang didukung Polda Jatim. “Ini menjadi perhatian KPK karena yang bersangkutan pernah memberikan pengaduan ke KPK. Kami sangat prihatin,” kata Bambang di Jakarta, Selasa (20/1). “Semoga insiden ini bukan karena aktivisme dia, selaku aktivis antikorupsi dan salah satunya pernah mengadukan ke KPK,” kata Bambang. Namun sayangnya komisioner bidang penindakan ini tidak mengung-kap pengaduan apa yang dila-porkan Mathur. Mathur merupakan Direktur LSM CIDe dan Sekjen Madura Corruption Watch. Ia ditembak di rumahnya di Jalan Teuku Umar, Kota Bangkalan, Selasa (20/1/2015) dini hari. Saat itu, ia baru saja sampai dan membuka pagar rumah. ■ dtc-yan

■ Dilanjutkan Operasi Harian

Evakuasi Besar Air Asia akan Dihentikan

SIDANG: Terdakwa Rina Iriani Sriratnaningsih usai sidang pembacaan tanggapan JPU atas pembelaannya saat didampingi sejumlah kuasa hukumnya di Pengadilan Tipikor Semarang, Selasa (20/1).■ Foto : Sunardi-yan

JAKARTA - Kepala Badan SAR Nasional (Basarnas) Marsekal Madya Henry Bambang Soelistyo mengatakan operasi utama pencarian jenazah korban jatuhnya pesawat AirAsia Qz 8501 suatu saat akan dihentikan “Masalah operasi kapan diberhentikan, saya ngomong berkalikali, bahwa tidak mungkin operasi pokok itu berlanjut se-panjang masa kan tidak mung-kin,” ujar Soelistyo usai raker dengan Komisi V di Gedung KK2, Komplek Parlemen, Sena-yan, Jakarta, Selasa (20/1).

Dia mengatakan, Basarnas sudah berkomunikasi dengan keluarga korban. Keluarga korban menurut Soelistyo dapat memahami bila operasi pencarian dihentikan. Meski operasi utama dihentikan bukan berarti proses evakuasi sambung Soelistyo, berhenti total. “Mereka (korban) sudah memahami, bahwa operasi suatu saat akan dihentikan. Tetapi saya sudah menjawab dengan keinginan mereka, bahwa operasi ini akan diteruskan dengan operasi harian basarnas. Jangan khawatir

kalau operasi itu akan berkurang dengan sekarang,” tutur Jenderal TNI bintang tiga itu. Lantas, apakah proses pencarian utama bakal hanya sampai Selasa, (27/1)? Dia enggan memberikan jawaban pasti. Namun, persoalan ini harus melihat perasaan keluarga kor-ban. “Makanya tadi ada kata-kata 27 Januari, nah ini jangan di apa ya, jangan dieksplor. Tanggal 27 itu harus ditutup, bukan kok,” sebutnya. Soelistyo menepis operasi utama dihentikan karena persoa-

lan anggaran. Menurutnya, dalam operasi pencarian SAR, ada jenjang waktu yang tidak bisa disamakan dalam mengerahkan kekuatan. “Lho, gini lho. Saya paham kalau proses ini. Awal-awal besar, lama waktunya, tidak mungkin saya melakukan itu dengan kekuatan yang sama melakukan panjang mesti saya kurangi kan. Sekarang tinggal tiga KRI, kemudian tiga kapal Basarnas, dua heli Basarnas, terus helinya TNI AL,” tuturnya. ■ dtc-yan

Geruduk SMK, Puluhan Pelajar Lintas Kota Diamankan SALATIGA - Tawuran pelajar kembali pecah di Jalan Imam Bonjol, Salatiga, Selasa (20/1). Kali ini, pelajar dari dari sejumlah sekolahan di Jateng “menyerang” sebuah sekolah swasta di Salatiga. Akibat tawur ini, 51 pelajar diamankan petugas Polres Salatiga dan digelandang untuk didata di Maplores Salatiga. Di antara puluhan pelajar, terdapat sekitar sepuluh pelajar perempuan dari sekolahan swasta di Semarang. Polisi juga menyita beberapa alat tawuran seperti gir motor dan alat senjata sajam (sajam) lainnya. Dari informasi Wawasan di lokasi kejadian menyebutkan, tawuran terjadi diduga karena balas dendam dan buntut dari beberapa kejadian tawuran sebelumnya. Tercatat, terdapat sejumlah pelajar dari berbagai sekolah yakni dari Boyolali, Semarang,

Ambarawa, Klaten, Colomadu Karanganyar, Unga-ran serta Tegal sengaja menda-tangi sebuah sekolahan swasta di Salatiga. Akibat kejadian ini, arus lalu lintas di Jalan Imam Bonjol dan perempatan Jetis Salatiga tersendat. Mereka yang terlibat tawur sempat kocar-kacir ketika petugas menghalau bentrokan pelajar berbagai sekolah yang menggruduk pelajar sebuah sekolah swasta di Salatiga. Bahkan, ada pula pelajar yang menyelamatkan diri ke rumah warga bersembunyi di sebuah kamar mandi dan menutupi kepala menggunakan ember menghindari kejaran petugas. Beruntung, puluhan aparat kepolisian langsung mengamankan situasi dan membawa para pelajar yang tertangkap dan kini diamankan di Mapolres Salatiga. Belakangan diketahui, jika se-

jumlah pelajar dari berbagai daerah di Jateng ini dikoordinir melalui komunikasi pesan singkat atau SMS. ■ SMS Provokasi Kapolres Salatiga AKBP R Hari Wibowo mengatakan, dugaan akan terjadinya tawuran diketahui melalui SMS dan BBM dari handphone sejumlah pelajar asal Magelang yang diamankan pertama kali. SMS tersebut berisikan kalimat provokasi, di antaranya, “HBD jacker tetap strong dan solid#/VOC hati-hati banyak polisi di salatiga, Untuk kawan-kawan mari melaksanakan ulang tahun di salatiga dengan datang ke SMK Kristen 1 Salatiga”. Selain itu, ada juga SMS yang berisikan “Grup VOC: SMA Muhammadiyah Salatiga, SMA Muhammadiyah Magelang, SMK

Saraswati Salatiga Vs Grup Vectos: SMA Dr Cipto Ambarawa dan SMK Islam Sudirman Ungaran, SMK Kristen 1 Salatiga”. Dijelaskan Kapolres, dari hasil pemeriksaan sementara yang dilakukan pihaknya, ada indikasi para pelajar tersebut hendak melakukan penyerbuan ke SMK Kristen yang berada di Jl Kemiri, Salatiga. Saat diperiksa, salah satu pelajar SMK asal Magelang, AR (16) menampik jika kedatangan mereka ke Salatiga hendak melakukan tawuran. “Kami ke Salatiga untuk mengikuti perayaan ulang tahun SMK Kristen atas undangan sesama pelajar,” katanya di hadapan petugas. Terkait langkah penanganan yang dilakukan, R Hari Wibowo mengatakan, Polres telah menghubungi pihak sekolah. Sebelas siswa yang terbukti membawa

senjata tajam saat ini tengah men- kami proses agar kejadian serupa jalani proses penyidikan. “Kami tidak terjadi lagi di Salatiga,” kata akan menahan mereka untuk dia.■ rna/SMNetwork/H54-yan memberi efek jera. Semua akan

DIANGKUT : Puluhan pelajar yang diduga terlibat tawuran diangkut menggunakan truk dan dibawa ke Mapolres Salatiga untuk di data, Selasa (20/1). ■ Foto : Ernawaty-yan


Disarankan untuk Dijual MANTAN Pelatih Juventus, Marcelo Lippi, menyarankan Juventus menjual Paul Pogba. Menjual Pogba akan membuat Juventus mendapatkan uang dalam jumlah sangat besar. Dan uang dari penjualan tersebut bisa digunakan untuk memperkuat skuad. “Saat saya kembali ke Juventus, (Gianni) Agnelli memanggil saya dan mengatakan kalau dia harus menjual Zidane. Dia bilang akan membelanjakan uang tersebut. Kami membeli (Gianluigi) Buffon, (Pavel) Nedved dan (Lilian) Thuram,” kata Lippi. ■ Did-Am

Rabu Kliwon , 21 Januari 2015

Foto:rtr

Turan

Neymar

Kuncinya Menyerang Lebih Dulu BARCELONA - Meski berada di atas angin namun tuan rumah Barcelona merasa bukan tim unggulan saat menjamu Atletico Madrid pada leg 1 perempat final Copa Del Rey di Stadion Camp Nou, Barcelona, Kamis (22/1) dini hari nanti. Barca di atas angin karena di pertandingan ini mereka mempunyai keuntungan dengan mendapatkan dukungan dari puluhan ribu Barcelonistas. Namun Los Cules menolak status tim keunggulan, mengingat lawan bukan lawan yang mudah. Bek Barca Jordi Alba mengatakan, timnya tidak mau dika-

takan sebagai unggulan. Baik Barca dan Atletico tim baik dan kuat. “Kami menuju Copa Del Rey dengan performa yang bagus, tapi bukan sebagai favorit. Ini merupakan laga kandang dan tandang dan semuanya sulit,” jelas Alba, Selasa (20/1). Setelah mengawali tahun 2015 dengan kekalahan, Barca

mampu bangkit. Tim yang diasuh Luis Enrique itu mampu meraih empat kemenangan beruntun. Kemenangan itu termasuk saat menang atas Atletico di lanjutan La Liga 12 Januari lalu. Pada laga di kandang Camp Nou itu, mereka menang dengan skor 3-1. Sedangkan dalam laga terakhir Barca menang besar melawan tuan rumah Deportivo LaCoruna 4-0, Senin (19/1) lalu. Barcelona sendiri memiliki rekor bagus saat menjamu Atletico. Sejak 22 Desember 2006, El Barca tidak pernah kalah saat menjamu Atletico. Barca menang 8 kali dan 4 kali

imbang. Toh begitu, punggawa Barca tetap melihat Atletico bukanlah lawan yang mudah dikalahkan. Seperti dikemukakan gelandang Barca, Andres Iniesta, laga nanti adalah yang cukup berat dilalui oleh Barca. “Ini akan sangat berat, laga yang intens saat melawan Atletico. Mereka tim kuat dan kami harus bermain sebaik mungkin dan jangan sampai membuat salah,” pungkasnya. ■ Cara Khusus Sementara itu, kubu Atletico Madrid, Sang Pelatih, Diego Simeone, mengaku, bahwa

Spurs Siapkan Materi Terbaik LONDON - Tottenham Hotspur tidak akan memandang sebelah mata Sheffield United pada babak semi final Capital One Cup atau Piala Liga Inggris di Stadion White Hart Lane, London, Kamis (22/1). Spurs yang saat ini diasuh oleh Mauricio Pochettino memang menargetkan kemenangan. Pochettino mengerti

dengan hal ini tidak ada kata lain harus menurunkan 11 pemain terbaik di laga semi final tersebut. Namun beberapa pemain penting tetap tidak akan dimainkan, mengingat skuadnya akan bermain lagi melawan Leicester City pada Piala FA, Sabtu (24/1) mendatang. ‘’Kami memang akan menurunkan pemain terbaik. Mungkin formasi 4-4-2 yang pas dipakai untuk melawan Sheffield, begitu

juga pada Piala FA Sabtu besok,’’ kata Pochettino. ■ Beri Kesulitan Sementara itu Pelatih Sheffield United, Nigel Clough, tetap bertekad memberikan kesulitan kepada tuan rumah. Apalagi dalam babak semi final ini, skuadnya tidak akan mengalah begitu saja. ‘’Kami tidak akan memberikan kemudahan kepada mereka. Kami memang berasal

lawan yang dikalahkan dia di final Wimbledon 2010. Vera Zvonarevadi babak pertama menaklukkan Ons Jabeur juga dengan dua set langsung, 6-2, 6-3. Sementara itu dibagian putra, Novak Djokovic meraih kemenangan mudah di babak pertama setelah mengalahkan petenis kualifikasi dari Slovenia, Aljaz Bedene. Djokovic butuh waktu 1 jam 49 menit untuk menyudahi perlawanan Bedene pada pertandingan di Rod Laver Arena, Selasa (20/1). Dia menang tiga set langsung 6-3, 6-2, 6-4. “Untuk babak pertama, ini adalah performa yang cukup bagus. Saya masih harus memperbaiki beberapa hal,” ujar Djokovic yang dikutip Reuters. “Saya masih mengembangkan permainan saya, jadi saya senang bisa lolos,” lanjut pengoleksi empat titel Australia Terbuka itu. Di babak kedua, Djokovic

yang jadi unggulan teratas akan berhadapan dengan Andrey Kuznetsov yang menaklukkan Ramos Vinolas 6-1, 3-6, 6-3, 7-6. ■ Big Match Big match tersaji di babak kedua Australia Terbuka 2015. Unggulan kedelapan Caroline Wozniacki yang melewati hadangan Taylor Townsend akan berjumpa juara turnamen dua kali, Victoria Azarenka. Wozniacki tidak mengalami kesulitan berarti kala menundukkan Townsend straight set, 7-6(1), 6-1 dalam pertandingan di Margaret Court Arena, Melbourne Park pada Selasa (20/1). Sepanjang pertemuan keduanya, petenis Denmark itu lebih unggul head to head 4-3 dari rivalnya. Namun pada pertemuan terakhir mereka terjadi di Cinncinati Terbuka 2013 yang dimenangi Azarenka straight set. “Pertandingan mela-

namun di sektor tertentu Barca dinilainya sangat mematikan dan harus ada cara jitu untuk bisa mengalahkan mereka. “Barcelona kini adalah yang terbaik dalam beberapa waktu terakhir. Mereka mengubah dinamisme ketika menyerang. Ketika kehilangan bola, mereka bereaksi dengan sangat-sangat cepat,” tutur Simeone, seperti dikutip Goal Spanyol. Dalam ruang yang lebih besar, kata Simeone, Real Madrid memang memiliki deretan pemain yang amat kuat. Namun, ia mengingatkan, dalam ruang lebih kecil Barca jauh lebih berbahaya. ■ jak-did

SPORTAINMENT dari kasta berbeda dan lebih rendah. Tapi kami akan buktikan menjadi tim yang sulit,’’ katanya. Saat ini Spurs menempati posisi enam klasemen Premier League dengan nilai 37 angka. Sedangkan Sheffield United menempati posisi tujuh klasemen League One dengan 36 angka. ■ jak-did

Unggulan Pertama Melaju MELBOURNE Dua petenis unggulan turanmen seri grand slam, Australia Terbuka 2015, Serena Williams dan Novak Djokovic melaju ke babak kedua usai menaklukkan lawan-lawannya. Serena yang rangking satu dunia, dengan mudah membekuk petenis nonunggulan Belgia, Alison Van Uytvanck dua set langsung 6-0, 6-4 di Margaret Court Arena. Serena yang mengincar titel Australia Terbuka keenam dalam kariernya sekaligus titel Grand Slam ke-19 tampak begitu dominan. “Jika aku bisa memperoleh titel Grand Slam ke-19 di Australia maka itu akan lebih dari luar biasa tapi aku cuma akan menikmati diriku sendiri,” ucap dia di Sportsmole. Di babak kedua, petenis berusia 31 tahun ini akan berhadapan dengan Vera Zvonareva,

skuadnya memiliki cara khusus agar bisa menang saat menghadapi Barcelona. Namun ia menyebut, jika kini Barcelonasudah lebih hebat dan sulit untuk dikalahkan. ‘’Saat Anda memutuskan untuk bermain di area sendiri, maka Anda akan menderita. Kuncinya terdapat pada cara jitu menyerang Barca lebih dahulu. Kami harus paham benar bagaimana cara menyerang yang tepat saat menghadapi Barca, untuk bisa mengalahkannya,” papar sang entrenador. Baginya secara umum Real Madrid memang unggul,

wan Azarenka akan berat,” u c a p W o z nicki di Sportsmole. “ D i a pernah m e nang di sini. D i a bukan lawan mudah di atas kertas, tapi di waktu yang sama aku hanya akan fokus pada diriku sendiri, permain- anku sendiri.” ■ D i d Am

fofo:rtr

Umumkan Hamil JUARA bertahan tunggal putri Australia Terbuka yang sudah menyatakan pensiun, Li Na, benar-benar tengah diliputi kegembiraan. Saat diberi kesempatan hadir di lapangan jelang sesi pertandingan malam di Australia Terbuka, ia menyampaikan kabar membahagiakan kepada kerumunan penonton di Rod Laver Arena, Melbourne, Senin (19/1). Petenis asal Cina itu mengabarkan bahwa dirinya kini telah hamil anak pertama dari sang suami yang juga mantan pelatihnya, Jiang Shan. “Saya dan Dennis (nama lain Jiang), kini sedang sangat bersemangat. Anak pertama kami mudah-mudahan akan lahir musim panas (tahun) ini,” ungkap peraih dua gelar juara grand slam tersebut. Li Na secara terbuka menyampaikan hal itu di depan khalayak yang memenuhi Rod Laver Arena, tepat menjelang sesi malam pertandingan hari pertama digelar. Kontan, pengumumannya itu direspons dengan seruan senang dan turut berbahagia oleh khalayak, termasuk sang suami yang tampak bertepuk tangan penuh semangat. “Saya kira Dennis melakukan pekerjaannya dengan baik. Dia telah membuat sebuah ace (pukulan servis penghasil angka dalam tenis),” kelakar mantan peraih posisi dua dunia itu. Seperti diketahui, usai meraih gelar pertamanya di Australia Terbuka tahun lalu setelah sebelumnya dua kali mencapai final, Li Na malah kemudian menyatakan pensiun pada September lalu. Juara Prancis Terbuka 2011 yang akhir Februari depan genap berusia 33 tahun itu menyatakan, bahwa cedera lutut yang berkelanjutan merupakan penyebab keputusan mundurnya. ■ Did-Am


Rabu Kliwon, 21 Januari 2015

PBSI Jateng Bidik Dua Emas PON SEMARANG - Pengprov PBSI (bulutangkis) Jateng, membidik dua medali emas pada PON XIX/2016 Jawa Barat. Ketua Umum PBSI Jateng HM Anwari mengatakan, target dua medali emas tersebut merupakan capaian yang realistis dengan melihat persaingan yang ada sekarang ini.

Tontowi Ahmad Foto: DOk

“Pesaing kita masih sama seperti pada PON-PON sebelumnya yaitu Jawa Timur, Jawa Barat, dan DKI Jakarta karena mereka juga memiliki pebulutangkis nasional,” kata Anwari saat dihubungi dari Semarang, Selasa (20/1). Menurut dia, dua medali emas tersebut diharapkan dari nomor ganda campuran, ganda putra, bahkan nomor lain seperti tunggal putra, ganda putri, juga memiliki peluang yang sama untuk menjadi yang terbaik pada PON mendatang. Pada nomor gan-

da campuran, kata dia, Jateng masih memiliki Tontowi Ahmad, Debby Susanto, Frans Kurniawan, kemudian di ganda putra ada Mohammad Ahsan, Afiat Yuris Wirawan, dan sejumlah pemain lain. Ketika ditanya soal batasan umur pemain yang bisa tampil pada PON di Jabar mendatang, dia mengatakan, sampai kini dirinya belum mendengar ada batasan umur sehingga pebulutangkis senior yang dimiliki Jateng dimasukkan dalam Program Pelatda. “Pebulutangkis nasional yang dimiliki Jateng kami masukkan dalam Program Pelatda untuk menghadapi PON di Jabar mendatang seperti Tontowi Ahmad, dan Mohammad Ahsan. Soal batasan usia, kami belum mendengarnya,’‘ kata Anwari. ■ 16 Pemain Pada Pelatda PON 2016, menurut dia, Jateng memasukkan 16 pemain yang terdiri atas delapan putra dan delapan putri. Tetapi yang mendapat insentif dari KONI Jateng baru 14 pemain dan hal tersebut dialami semua cabang olahraga yang masuk

AYC FA Ingin Mencetak Pemain SEMARANG - Satu lagi sekolah sepakbola hadir di Semarang yaitu Arungan Yudha Cakti Football Academy (AYC FA). Akademi yang sudah menjaring pemain sejak awal Desember tahun lalu itu, saat ini menempati latihan di Lapangan Pusdik Penerbad. Pemilik AYC FA yang juga anggota skuadron 31/Serbu Penerban Mayor I Made Puput Wikarma mengatakan, misi dari akademi ini tidak untuk menciptakan tim, namun mencetak pemain berkualitas. Selain fokus di sektor teknis, sisi mental dan perilaku diperhatikan di akademi ini. “Kami berharap, muncul pemain berba kat dan bisa menjadi panutan di masa de pan. Akan ada tes pemain sebelum masuk ke akademi ini, seperti psikotes, tes bakat, skill dan tes kesehatan. Dengan adanya tes, para orang tua akan tahu apakah anaknya ada bakat pemain sepakbola atau tidak,” kata I Made Puput, Selasa (20/1). Sedangkan Direktur AYC FA, Nisa Puput, menambahkan untuk membentuk pemain berkualitas, pihaknya telah mere krut pelatih berpengalaman seperti Daud Joko Ganafianto (lisensi A AFC) dan Benny Hartono (eks pelatih BPD Jateng, Persipur Purwodadi, dan Persijap Jepara).

Nantinya keduanya akan dibantu Supriyadi (pelatih fisik), Trio Sumanto (pelatih kiper) yang pernah menjadi ofisial PSIS. Sedangkan asisten pelatih dipercayakan Budianto, dan psikolog Konita. ■ 30 Pemain Puput menjelaskan, pihaknya tidak membatasi jumlah pemain yang mendaftar. Namun hanya akan ada 30 pemain yang mengikuti latihan dan menjadi bagian dari AYC FA. Mereka tidak banyak menerima pemain, agar latihan dapat lebih fokus baik teknis dan fisik. Rencananya latihan digelar empat kali dalam seminggu yaitu setiap Senin, Rabu, Jumat sore hari. Untuk Ming gu digelar pada pagi hari. “Kami akan berikan program secara berjenjang, dan ke de pan pemain kami dapat memperkuat tim-tim di Kota Semarang dan kota lain di Jateng,” kata Benny Har tono. ■ Jak-did

FOTO BERSAMA: Pelatih akademi Benny Hartono (kiri) dan Daud Joko Ganafianto (kanan) berfoto bersama dengan pemilik akademi Mayor I Made Puput Wikarma (oranye) dan istri, di sekretariat akademi AYC FC, Jalan Mintojiwo Timur 17, Semarang, Selasa (20/1). ■ Foto : Jaka N

Persijap Berburu Playmaker JEPARA - CEO PT JRM, Muhamad Said Basalamah, yang mengelola Persijap (Jepa ra), menyatakan, saat ini pihaknya sudah cukup lega dengan persiapan yang dilakukan timnya. Setelah mendapatkan 25 pemain, kini pihaknya masih akan terus mengevaluasi kebutuhan pemainnya. Setidaknya masih ada PR yang harus dilakukan, khususnya untuk posisi pengatur serangan atau playmaker. Sampai saat ini pihaknya masih melakukan perburuan. Dalam hal ini pihaknya tentu juga harus menyesuaikan dengan kemampuan keuangan timnya. Ada pemain yang sudah diajak bicara namun tidak mencapai kecocokan mengenai kontraknya. “Ada beberapa pemain yang sebenarnya sudah kita hubungi. Namun sejauh ini belum ada kecocokan mengenai harga. Semua masih dalam proses. Kita berharap, bisa segera bisa dapatkan pemain yang kita harapkan itu,” ujar Basa-

lamah, Selasa (20/1). ■ Peningkatan Fisik Secara keseluruhan, Pelatih Nikola Ilievsky sudah mendapatkan pemain-pemain untuk masing-masing posisi. Setiap posisi sudah ada satu pemain utama dan pelapisnya. Mereka semua masih akan terus dipantau untuk mendapatkan tempat di tim utama. Proses ini akan dilakukan dalam latihan-latihan Persijap yang sudah dimulai. Pada tahap awal latihan tim, masalah peningkatan fisik para pemain masih menjadi fokus. Materi latihan untuk peningkatan fisik sejauh ini masih terus dilakukan. “Kami akan terus melakukan usaha untuk itu. Akan butuh kondisi fisik yang prima untuk menjalani kompetisi. Kita akan bangun dalam waktu yang masih ada,” ujar Nikola Ilievsky, Selasa (20/1). ■ dis-did DISKUSI: CEO Persijap, Muhamad Said Basalamah (tengah) berdiskusi dengan Pelatih Nikola Ilievski (kanan) dan asistennya di Stadion GBK, Jepara, baru-baru ini. ■ Foto: Budi Santoso

Pelatda. “Misalnya mereka mengajukan delapan atlet tetapi yang mendapat insentif hanya enam atlet. Saya kira tidak ada masalah dan kebetulan kita juga mendapat kuota pemain cadangan,” katanya. Menyinggung soal babak kualifikasi PON untuk cabang olahraga bulutangkis, dia mengatakan, seperti biasa Jateng, Jatim, DKI Jakarta, dan Jabar tanpa melalui babak kualifikasi. “Provinsi di Pulau Jawa yang ikut babak kualifikasi adalah DIY dan Baten, kalau Jateng, Ja tim, DKI Jakarta, dan Jabar langsung ke PON,’‘ tambahnya. Pada PON XVIII/ 2012 Riau, tim bulutangkis Jateng berhasil tampil sebagai juara umum dengan meraih tiga medali emas, tiga perak, dan tiga perunggu. Tiga medali emas tersebut diraih dari nomor beregu putra ke mudian tunggal putra perseorangan dan ganda putra perseorangan. ■ Jie-did

Mohammad Ahsan Foto: DOk

RAT Dengarkan Kesiapan Porprov Jateng, Srondol, Semarang, 31 Januari mendatang. Menurut Ketua Panitia RAT Harry Nuryan to, agenda itu adalah penyampaian kesiapan Kota Tegal sebagai penyelenggara Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) tahun 2017. ‘’Dalam forum RAT, kita akan lihat sesungguhnya kesiapan Tegal sebagai tuan rumah Porprov dan usulan dari peserta RAT. Berdasarkan rapat koordinasi pengurus KONI Jateng lalu, ada usulan agar agenda Porprov diundur menjadi tahun 2018, dengan pertimbangan pada tahun 2017, Jateng padat kegiatan yaitu mendapat kehormatan menjadi penyelenggara Popnas (Pekan Olahraga Pelajar Nasional) dan PON Remaja,’‘ kata Nuryanto usai mengikuti rapat panitia RAT di kantor KONI, Selasa (20/1). Menurut Yanto Soediro — demikian panggilan akrabnya— pelaksanaan Porprov Foto: Wisnu Aji

SEMARANG - Selain berisi laporan kegiatan tahun 2014 dan paparan program kerja tahun 2015, ada agenda penting lain dalam Rapat Anggota Tahunan (RAT) KONI Jateng yang bakal digelar di Balai Diklat

Harry Nuryanto

tahun 2018 juga dipandang tepat karena sesuai imbauan KONI Pusat agar pelaksanaan Porprov di semua provinsi digelar serentak yaitu dua tahun sebelum pelaksanaan PON. ‘’Selama ini, banyak kasus ditemukan, atlet yang sudah ikut Porprov dan PON di daerah A, bisa ikut Porprov daerah B atau C. Jadwal Porprov yang beda, bisa saja atlet Jateng ikut Porprov Jatim, Jabar atau Kaltim. Jadi, karena Porprov dilakukan serentak, menutup terjadinya atlet yang ‘ngamen’,’‘ tambah Yanto yang juga wakil ketua umum III KONI Jateng itu. Dari RAT diharapkan Jateng bisa menyusun strategi untuk menyongsong babak Pra-PON termasuk pencapaian prestasi di PON 2016. ‘’Prinsipnya ba nyak hal yang bakal dipaparkan KONI pada RAT itu,’‘ imbuhnya. ■ Jie-did


Ikut Seleksi Persis MANTAN gelandang PSIS (Semarang) M Irfan mengadu nasib den­ gan mengikuti seleksi Persis (Solo). Pemain berambut plontos itu langsung melahap program latihan yang dipimpin pelatih sementara Agung Setyabudi di Stadion Sriwedari, Selasa (20/1). Tampil dalam dua sesi game, Irfan terlihat lincah beroperasi di sektor tengah. ‘’Pergerakan maupun olah bola Irfan masih terlihat baik. Namun belum bisa diputuskan lolos atau tidak, masih kami cer­ mati secara mendalam termasuk fisik dia,’’ kata Agung usai memimpin latihan.■ SMNetwork­did

Rabu Kliwon, 21 Januari 2015

■ Ferdinand Hindiarto, Salah Satu Anggota Komite Pemilihan PSSI

Ketum Harusnya Hanya Berkepentingan di Sepakbola SEMARANG - Mantan GM PSIS (Semarang) Ferdinand Hindiarto, ditunjuk oleh PSSI sebagai salah satu anggota Komite Pemilihan calon ketua umum (ketum) PSSI di Kongres Luar Biasa PSSI 2015 yang bakal digelar April mendatang. Komite ini sendiri bertugas sebagai tim penjaring balon ketua umum PSSI. Ferdinand Hindiarto yang dihubungi Wawasan, Selasa (20/1) kemarin mengakui, dirinya memang ditunjuk untuk menjadi salah satu anggota, dan baru saja menjalani rapat internal yang diikuti hampir semua anggota komite. Mereka yang hadir selain dirinya adalah Ketua KP, Dhimam Abror, Hidayat, Agus Santoso, Maurice Tuguis, Dwi Irianto, Max Boboy dan dr Wardi Ashari Siagian. Satu

anggota yang tak hadir adalah Ashari Rangkuti, karena yang bersangkutan aktif di PSSI sebagai anggota Komisi Disiplin. Ia menginformasikan, hingga kemarin, belum banyak anggota yang mendaftarkan nama calon ketua umum. Namun ia berharap pemilihan ketum yang digelar dalam Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI April mendatang itu berjalan cukup demokratis dan fair. Namun Ferdinand mengatakan, hingga saat ini semua anggota PSSI belum menyerahkan nama calon ketum yang akan diusung. ‘’Kami berharap jalannya pemilihan nanti berjalan demokratis dan muncul lebih banyak kandidat calon ketum mendatang. Semua anggota PSSI sampai sekarang belum memunculkan calon nama ketum,’’ kata Ferdinand, Selasa (20/1), usai rapat internal dengan Komite Pemilihan di PSSI. Selain itu, misi

yang akan diemban sebagai salah satu anggota KP, Ferdinand berharap, ketum mendatang adalah sosok terbaik dan dipilih secara demokratis dalam kongres yang akan digelar April tersebut. ‘’Kami berharap dengan terpilihnya ketum terbaik akan berpengaruh kepada organisasi PSSI. Organisasi ini diharapkan dapat dipimpin oleh orang yang hanya memiliki kepentingan di sepakbola saja, dan tidak ada kepentingan lainnya seperti politik dan kepentingan lain. Selain itu bisa bekerja sama dengan pemerintah dan stake holder yang ada,’’ jelas Ferdinand. Sedangkan mengenai kepengurusan PSSI saat ini, dia masih melihat banyak hal yang tidak sesuai harapan banyak pihak dan masyarakat pecinta bola. Indikator paling mudah yang dapat dijadikan ukuran adalah lahirnya prestasi dari suatu organisasi tersebut. ‘’Masih banyak persoalan

yang muncul seperti kompetisi baik di divisi 1, 2, dan divisi utama. Selain itu indikator paling penting adalah prestasi Timnas Indonesia yang tidak sesuai dan jauh dari harapan yang diinginkan,’’ jelas Ferdinand. Belum lagi persoalan ‘Mafia Sepakbola’ yang digembar-gemborkan banyak pihak.

■ Mafia Sepakbola Mengenai mafia sepakbola sendiri, Ferdinand mengatakan, kalau hal itu benar-benar masih ada di sepakbola Indonesia, dia memiliki resep untuk mengatasinya. ‘’Kalau soal mafia itu betul ada, saya kira ada cara sederhana untuk menyingkirkannya. Pertama semua elemen harus benarbenar menegakkan aturan dengan benar. Kita juga harus berani terbuka dan lebih tranparansi. Mafia itu muncul karena tidak adanya tranparansi. Kemudian semua pejabat ataupun

anggota PSSI pusat nantinya jangan ada yang membawa kepentingan klubk l u b n y a ma sing-ma sing,’’ pungkasnya. Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI 2015 akan memilih ketua umum baru, wakil ketua umum serta anggota Komite Eksekutif PSSI periode 2015 sampai dengan 2019.■ jak-did

Ferdinand Hindiarto Foto: Jaka N

Fokus Latihan Fisik SEMARANG - PSIS (Semarang) belum mewacanakan uji coba dengan lawan yang level-nya berada diatas atau setara. Tim pelatih, hingga Selasa (20/1) kemarin masih fokus dengan latihan fisik. Kalaupun ada uji coba, tim pelatih kemungkinan memilih lawan yang relatif ringan terlebih dahulu.

TERSINGKIR: Pemain seleksi, Lulut (kiri) mencoba mengadang pemain PSIS Indra Setiawan dalam latihan ke­ marin. ■ Foto: Jaka N

‘’Memang, tim pelatih saat ini masih fokus pada peningkatan fisik. Dari latihan selama sepekan, fokus latihan fisik lebih dari 50 persen. Jadi kita tidak ingin membebani anakanak dengan uji coba

Lulut Langsung Pulang SEMARANG - PSIS (Semarang) langsung memulangkan salah satu pemain seleksi, Lulut. Lulut yang berasal dari Malang belum memikat hati tim pelatih PSIS selama dua hari pemantuan. Pelatih PSIS M Dofir mengatakan dua hari yang diberikan oleh Mantan stopper Perseta (Tulunggagung) itu untuk unjuk kemampuan dalam sesi latihan belum juga terlihat seperti yang diinginkan. ‘’Maaf kami belum berjodoh dengan dia. Kemampuan stopper ini masih sekelas anak-anak pengcab. Jadi terpaksa harus dipulangkan lebih cepat. Kasihan jika berlama-lama,’’ kata M Dofir, Selasa (20/1) usai latihan di Stadion Jatidiri, Semarang. Dalam latihan sore kemarin, M Dofir memang memberikan game secara bergantian kepada seluruh pemainnya termasuk Lulut. Tekanan yang diberikan ketika game menjadi indikator tim pelatih untuk menilai pemain yang sepintas mirip Juan Revi (Arema Cronus) tersebut. ‘’Harapannya dengan menurunkan dia dalam game ini, akan terlihat ketika ditekan. Apakah dapat mengantisipasi serangan lawan. Dan terlihat gol-gol yang tercipta memang kurang siapnya dia,’’ jelas Dofir.

■ Setara Fauzan Dofir berharap, dapat menemukan stopper yang memiliki kualitas setara dengan Fauzan Fajri ataupun Safrudin Tahar. Hal ini penting untuk mengantisipasi jika salah satu dari dua nama ini absen dalam kompetisi mendatang. ‘’Kriteria stopper yang dicari setara Fauzan dan Tahar. Ini mengantisipasi jika ada masalah di belakang seperti absen. Stopper pengganti bisa menjadi stok dan tidak kebingunan di lini belakang,’’ pungkasnya. Diakui oleh Dofir, saat ini, pihaknya semakin selektif dan semakin sulit menemukan pemain-pemain dengan kualitas yang diingat. Ini mengingat materi timnya saat ini sudah mulai kelihatan kualitasnya. Sehingga, jika ada pemain yang datang dengan kualitas seadanya, kata Dofir, kemampuannya akan langsung kelihatan. Namun Dofir optimistis ke depan akan mendapatkan pemain yang diinginkan. ‘’Saya masih optimistis mendapatkan materi yang diinginkan. Jadi kita tunggu saja,’’ kata Dofir lagi. Rencananya, Rabu (21/1) hari ini akan ada pemain seleksi yang datang. Pemain ini sudah mengontak tim pelatih akan datang, dari PS AD pusat.■ jak-did

PPSM Siap Taklukkan Persibangga MAGELANG - Bermaterikan para pemain muda yang masih belajar di SMA Negeri 5 Kota Magelang dan pemain lokal Magelang, PPSM (Magelang) siap menaklukkan Persibangga (Purbalingga) di babak semi final turnamen sepakbola Bupati Cilacap Cup 2015. “Menghadapi Persibangga besok (Rabu, 21/1), kami tidak akan banyak melakukan perubahan. Komposisi pemain masih tetap sama. Kalau pun ada perubahan, hanya untuk satu-dua posisi saja,” kata pelatih sementara PPSM, Ari Mustiantoro, Selasa (20/1). Ari mengatakan, meskipun siap meladeni permainan Perbibanga, namun dirinya mengaku, tidak akan meremehkan tim lawan yang persiapannnya lebih awal dibandingkan PPSM dalam menghadapi kompetisi Divisi Utama mendatang.

■ Materi Tim Dalam turnamen di Cilacap tersebut,

Ari membawa 18 pemain selain pemain muda yang masih bersekolah di kelas khusus olahraga SMA Negeri 5 Kota Magelang, juga ada sejumlah pemain yang pernah membela PPSM maupun klub lain. Para pemain tersebut diantaranya, Rhoma (mantan kiper Persitema Temanggung ), Adi Cahyadi (Persitema), Ruslan (PPSM), Mustakim ‘Obama’ (PPSM), Budi Sismanto (PSS Sleman), Reza (PPSM), Feri Setiawan (Persiku Kudus) dan Mustofa (Persipur Purwodadi). Ari yang akrab disapa Ndandung ini menambahkan, dirinya menargetkan masuk final pada turnamen Bupati Cilacap Cup 2015. Dalam laga sebelumnya (Sabtu 17/1), tim asuhannya tersebut berhasil menggulung tim IM Kroya dengan skor 3-0. Sedangkan, Persibangga dalam pertandingan awal juga berhasil memetik kemenangan, setelah mengalahkan tuan rumah PSCS (Cilacap) 2-0. ■ Ias-did

berat, agar konsentrasi pembentukan fisik pemain berjalan maksimal,’’ kata Manajer tim (non aktif) Wahyu Winarto yang kemarin menyaksikan langsung latihan anak asuhan M Dofir di Stadion Jatidiri, Semarang. Seperti kemarin pagi, para pemain menjalani latihan fisik

cukup keras. Latihan yang dipimpin oleh Pelatih Fisik Sumardi Widodo itu berjalan cukup serius. Tampak, beberapa pemain melahap latihan dengan tekun dan disiplin. Tim pelatih sendiri baru berencana mengagendakan beberapa uji coba yang berkualitas di bulan Februari mendatang.Seperti dikatakan pelatih PSIS, M Dofir, timnya memang mendapatkan banyak tawaran dan ajakan untuk sparring partner. Namun karena tim masih dalam persiapan dan banyak yang harus dipoles, beberapa ajakan itu belum disetujui dalam waktu dekat. ‘’Tantangan untuk sparring partner memang banyak. Terutama tim-tim lokal. Tapi kami

belum menyetujui untuk bulan ini,’’ jelas Dofir, Selasa (20/1). Namun untuk bulan Februari, bisa jadi tim akan banyak melakukan agenda uji coba baik di luar maupun di dalam. salah satu yang cukup intens mengajak uji coba adalah mantan tim ISL, Persiba (Bantul). ‘’Persiba mengajak kita uji coba. Termasuk juga tim Madiun Putra FC (Divisi Utama). Kami juga sudah melakukan kontak dan komunikasi,’’ tambah Dofir yang juga karyawan PDAM Tirta Moedal Semarang ini. Namun, Dofir menegaskan, sebelum melawan dua tim Divisi Utama tersebut, skuadnya tetap melakukan uji coba melawan tim lokal Semarang. ■ jak-did


Rabu Kliwon, 21 Januari 2015

JL:LODER/PECAHBATU,BUBUT, TEKUK PLAT Dll.0811271069,Bs Krd 1-3Th SMG 21A 20

Jual Forklift 1-15Ton, Crane 3-5Ton. Exca PC 30-75, T.081575665555

- KENDARAAN SEWA SEWA BUS PARIWISATA AC/ NON AC 27, 31, 35, 39, 55, 65 Seat 2014 Sewa Non AC Dapat AC Ekonomi.Hub: 024-70112889 /70445558/6718303-4 SMG 21A 20

SMG 21A 20

GNP RENT FRKLFT Bisa Mlyni Unit Baru Crane.7600601/ 081326129130 SMG 21A 201

JASA ANGKUTALAT BERAT Kcl/Tronton,Kota/L.Kota 24Jm. 70704751-2 SMG 21A 20

BUS NUGROHOAC/NON AC/ EKONOMIS 59/50/38/31/27/13 Seat Th`2013 Melayani Tour Jl.Kawi I/13 smg Ph (024) 8318454-8504071-70286647 SMG 21A 20

FOR RENT semua Jenis Mbl Terbaru HP. 081228445027 SMG 21A 20

SURABAYA TAXIPhone. (024) 8313131 Pregio,NewInova, Avanza G,Alphard SMG 21A 20

ELF 13SEATLUX KARAOKE 2000 LAGU Nugroho (024) 83184548504071 Smg.

- ARLOJI -

KRJ DIRMH Lem Benang Teh Celup, Dpt 10 Box 500 Rb, 100 Box=5 Jt+ Dpt KMS Bln, H/Sms Ana : 08567387139

- TELEPON DOKTER BB DIBELI TINGGI BB/TAB/Iphone - 081223374000/ 08174174000

SMG 21A 20

DCARI SEGERA Cook & Diswasher ke Resto Taman Singosari Jl.Sriwijaya Depan Wonderia

SMG 21A 20

Pandanaran Phone Services Promo Perbaikan Ponsel & Blacberry Cepat Lengkap & Murah,Up Grade Software Aplikasi,Mati Total, No.Charger,KeyPad Heng,Ganti Cassing,All Item LCD Blackberry, LCD Nokia,LCD Samsung LCD Sony Ericson,Flexi Bel,Touch Screen, Ready Stock,Jl.Pandanaran No.89 Smg Telp.024-8447825

Cari:Operator SPBU Usia 18-22th SMA/Sdrjt.Dtg Lsg Intrvw Jam 14-15 Jl.Setiabudi 205 SMG. 081325108872

SMG 21A 20

JUAL ACESORISBLACKBERY TERBARU, &Terlngkap,Ready, SmuaType & Merk Jl.Pandanaran 89 Ph.024-33134453

Dibutuhkan Segera Sales Bahan Bangunan. Kirim C.V ke Tom`s Home Improvement Jl.Setiabudi 203 Smg PromotorTELKOMSEL: P/W, Max 30th, SMU/Kul.Krm Lam&Foto:Grapari Telkomsel Lt.3 (HVC)Jl.Pahlawan 10 SMG SMG 21A 20

BU:ADM:P,TeknisiComp &Printer: L Desaign Grafis:L,max.25, min.SMK Krm.OSS Comp,Jl.Sriwijaya No.57

SMG 21A 20

DIBUTUHKAN:ADMIN, WNT, MIN.SMA, Max.30 Th.Lmrn Ke:Bedagan Motor, Jl. Thamrin No.80 Smg SMG 21A 20

SMG 21A 20

CR WANITAMin35Th,Pglmn Katering & Dicr TkngMasak ditmptkan diSolo, Tdr Dalam Hub:081227176775

- MAKANAN/MINUMAN -

Canopy 350/m ,Atap Galvalum Tebal besi 2mm Kwlts Istwa: 02470997392

SMG 21A 20

PSG & SERVICEKUSEN ALM & KACA Etalase,FGate,Rdoor Ph8316409Smg

SMG 21A 20

SPECIALISCANOPY Bsi/Stenlis Hrg 140-240BrkwltsRapi&Grnsi 70878008 SMG 21A 20

SPECIALISBrgRmhMwhSdrhn,Ru koBr/ RenovDjmnMrhBrkwlts & Prof. 024 70378118 /081578331222/ Pin:24C74F3E SMG 21A 20

SPESIALISKEBOCORAN,Dak, Atap,Kmr Mandi, Talang. Grnsi. 0856.268.3333

PLG 21 A3

PLG 21 A3

PLG 21 A2

Bth Dana Cpt? Jaminkan BPKB Roda2/4 Anda, Hub: 085879064642 / 082227764144 BU:KRING SAJABPR RESTU KLEPU Kredit s/d 1M Jaminan BPKB +Sertifikat Ph.0298-522364-521319, Sltg,0298-326975 Tengaran+ Ampel, T.610058 Boyolali,0276-3293483, Purworejo,0275-321045 SMG 21A 20

BUTUH DANA CPT?Syrt:Mudah, Jmn BPKB/Srtfkt.Hub:BPR Artha Mukti Santosa,Jl.Jend.Sudirman No.167 T.7608811,7603323 (Fanny/Ratna) SMG 21A 20

SRT MOVERSJasa Pindahan, Packing Trucking Indonesia & Int`I. 024- 7618570 /081390247559/ 08170196266

Bantu TTP KK/KTA Lwt Pros.Hkm, Byr 30%,Lns,Legal.081281539552 Tinah

SMG 21A 20

SMG 21A 20

SMG 21A 20

PAK NO TEHNIK P.Air,JetPam, M.Cuci,W.Heater,Klks2Pt,TV,K.Ga s,AC, Instalasi Pipa,BuatSmrBor. LbrBuka Lsg Jd, 24Jam.6717399/ 085101903277

1 JAM PASTI CAIR,BPKB,Tnp Pot Pin 2B7CF1CE,70630120, 0819674507 SMG 21A 20

1JamCair, BPKB,GkRibetPIN32512986 088215474977/ 081228888901

SMG 21A 20

LGTOSHIBA-SAMSUNG-SHARPSONY LCD TV & LED.Hub: 7621270 SMG 21A 20

CITRA TEHNIK7616629 (Murah&Cpt) AC-Klks-Disp-M.Cuci-P.Air-TV-Fax SMG 21A 20

SONY,TOSHIBASHARP,LG,POLY TRON.. Service TV LCD+Tbg, LsgJd.50105383 SMG 21A 20

PURI TEHNIK7625918 (MRH,GRSI) AC KlksDisp,MCuciPAir, W.HeaterPBola

SMG 21A 20

RAJA GADAIMobil,Laptop,Cam DSLR LEDTV,Emas. 081548734292/ 70313994 SMG 21A 20

BELI MBL,BngMulai 0,49% SyrtMdh Hub: CMMF -(024)7025811170226555 SMG 21A 20

JAMINKAN BPKBRd2/4,ProsCPT, AMAN R.0,5%.No BI Check. 085641234556 SMG 21A 20

URUS PERP STNK,SIM,KIR,MUTASI Kdmundu Ry Lama 3, T.088806442922

SMG 21A 20

TOKO PARABOLA&Indov. HasanudinG3 Psg/Servs. 70889950/ 081325334480

SMG 21A 20

PLG 21 A2

Hlg:STNK H.7044.RG An.Seno S R. Jl.Slamet No.19 Semarang PLG 21 A2

Hlg:STNK H.5708.AZ An.Ponidjo PS. Jl.Wonodri Kopen III SMG PLG 21 A2

HILANG BPKBTruck Isuzu No K06520182 Type NKR71E2-2LWB Th`2013 No Pol H 1717 CG No Ka MHCNKR 71 LDJ 052043 No SM B052043 AN CV Durian Raya

Dcr:Krywti u/Packing Makanan, Min. SMU.Krm:Jl.Tengger Timur No.1 SMG

SMG 21A 20

SMG 21A 20

HILANG STNK H-4615-TY,AN: MARYATUN,Jl.Puspowarno Sltn V/5 SMG 21A 20

HILANG STNK H-2737MA, AN:FADLAN Kp.Margorejo Tmr Rt.9/5 (Tanjungmas SMG 21A 20

HILANG BPKB H-8458-YS, AN:Harian Suara Merdeka,Pandanaran 30 Smg SMG 21A 20

STNK H-2723-GZ An.WIN RINAWATI Hub:082329739990

SMG 21A 20

STNK SuzukiH-4546-WB,An Muflikah,d/a Kecandran Salatiga SMG 21A 20

SMG 21A 20

- KOMPUTER -

UMROH BERHADIAHUMROH BRKT TIAP Sabtu & Senin,Hrg mulai USD1.850 Provider Visa, Group Harga Khusus Hub:Kaisa Lil Hajj,024-355 9678/ 081 228 777 58 (Buka 24 Jam)

Ready Server DELL T420 & R420 DELL Store Semarang T.8455773 SMG 21A 20

BELI/SERVISLAPTOP/KOMP/MO N/PRIN Sgl Konds, Hrg Mantap. 085100354958 SMG 21A 20

SMG 21A 20

DiBlBrg RmhTangga/BkrnRmh& BesiTua24Jam:70137166/ 082242088033 SMG 21A 20

Jl Brgn6Container RiverChiller suhu s/d-5 Derajat:081291088998 SMG 21A 20

JL Borongan Kain2 Baru (TutupToko) Hub: Jl.Sriwijaya 16/17, 70139913 SMG 21A 20

Dibeli Sgl Mcm Brg yg Tdk Trpake: AC Vespa Rusak,Rosok dll. 085100181304 SMG 21A 20

SMG 21A 20

Cr.Kasir,Wnt +Tng Pria U/Depo Air,Gj 1Jt Hub: 085 8766 26699 SMG 21A 20

DCRI:TNGSerabutan,Single Cewek/ Cowok: 085799161111/ 085799979952 SMG 21A 20

Bth:Tng Setting Bs Corel.Lam Bw Lsg: Gergaji Balekambang II/5 (Percetakan) SMG 21A 20

BTH KRYWATISMU Hub:Optik & Jam Audifha,Pr Kembang Raya 11 Tlgsr KERJA SAMBILANdi Rumah Upah 50-400rb/hari.SMS 085799766282 Vero

SMG 21A 20

XENIA 1.3 Xi+Th`10 (H) ISTIMEWA Tegalsari Brt Ry 8 :085876111813 SMG 21A 20

BU: LuxioX`10 Matic,H,Tgn1,ex Dokter Htm, AC dbl,F.Ori,99jt. 085799103368 SMG 21A 20

TARUNA FGX`03 Slver,pol B, Mulus 80jt.Hub:jl.Peres61085101233874 SMG 21A 20

XENIA LIFAMILY`08(H)TGN1. HTM.F Var.Vr17.BU UM 20jt. 081325350065

SMG 21A 20

DICARI KRYWN2Pria&1Wnt(Bs Komp) u/Toko,Max25th.Hub:Anjasmoro I/1

SMG 21A 20

Drafter/ Estimator:Min D3,Pgl mn min 2Th Furniture,Drawing 2D/ 3D, AutoCad,freehand,bs hitung cost & material bahan baku s/d jadi bisa kerjasama dg Tim.Lam Lkp: office @siennaliving.com SMG 21A 20

PERUSAHAAHASESORIS HP WELLCOMM Bth:SPG,Sopir, Adm, Karyawan/ti U/Smg,Jogja.Marketing Gaji=4,65Jt GP,UM,Mess,Komisi dll.Bawa Ke Jl.Gajah Ruko Mutiara Gama No.9 Ph 70702010 (Samping Lottemart)

Terima Kost Putri Jl.Timoho Timur III/31 Bulusan Smg Sltn,Dekat UNDIP Tembalang SMG.Hub: 08122839122 KOS KRY/TIPsutriKM Dlm Fas Lkp Park Bbs,MenorehTgh3/40A087705218989 SMG 21A 20

KOST KM DalamStrategis Abd R Saleh SmgBrt 500rb:7601169 SMG 21A 20

SMG 21A 20

Jual Angkot`04 Jurusan Banyumanik Johar, Siap Pakai.Hub: 08122819602

DEUTZ GENSET (10-500kVA) Heavy Duty,Hemat Solar. Hubungi: Triana Bintang 024.6581760/ 351.9324-26 Visit us: trianabintang.com SMG 21A 20

JL:LODER/PECAHBATU,BUBUT, TEKUK PLAT Dll.0811271069,Bs Krd 1-3Th SMG 21A 20

“ OLIMART SB “Tukang Cuci Mobil Min Rp.1Juta, Lulusan SD,SMP,SMK Max.30Th,Bersedia Ditempatkan Di Pudak Payung. Lmrn Datang Lsg Ke Majapahit 160 Dpn PasarGayamsari SMG 21A 20

SMG 21A 20

XENIA Xi 2011DELUX + ISTW, Tgn.I, Hitam, H. Hub: T.70686881 SMG 21A 20

NEO ESPASS ZLX`04(H) FulVar Ors Istw Skl TgnI T.081 2288 7167 SMG 21A 20

ESPASS PU`05(H),Hitam,Orisinil Istw Skl.Hub:Sultan Agung 170 Smg SMG 21A 20

- FORD EVEREST XLT AT2011,Htm,100% Ori Naga Jaya Motor,7604047, 7603253 Fix and Cap 5Th BCA Finance SMG 21A 20

- HINO DIJUAL HINO Dutro 110HD`12 & 130HT`13/`11.Bak.082136825568 SMG 21A 20

- HONDA -

JAZZ IDSi M/T05 SILVER SATELITE SdrMtrDr.Cipto88:3567151-8416333 SMG 21A 20

ODYSSEY M+`05VIOLET ISTIMEWA Hub: 024-3521481 / 081805932706 SMG 21A 20

Genio93AC.FAudioSet.VR15.Jazz RS H.Ors.Btl2Istw.Krdt. 082136823184 SMG 21A 20

FERIO`96 Silver, H, Nyus 76Jt. Hub: 082281554099

BTH:KRYWTI S1,Menarik,Berjilbab Max25Th,Bs Krj Team,Menguasai MS Office. Lam:Jl.GajahRaya (KompMAJT Office Hall Blok A No.104) Smg.

JAZZ RS`2009 AT,HITAM Jl.MT.Haryono 537 Smg, T.8445215 SMG 21A 20

Dicari sgrtnaga Apoteker lamarn di krm ke Apotek Sidowaras Pelem kerep,dpn SMP I Mayong.Jl.Mayong Jepara. Hp. 085 702 420 377 SMG 21A 20

Salon&Spa brkembang berpusat diJkt BthSgr:Supervisor, Kasir, Trapis & Hairst yles.u/Cab. Smg, P/wnt. 081238000/sms

SMG 21A 20

NEW DIAN SUPRIYADI 60 T.6707172 Minggu Buka.... Bursa Mobil Dian BlackPanther`02 Tgn 1 Dr Baru Mulus 2 Panther LS`04&06 Merah Face Lift SMG 21A 20

SMG 21A 20

DIBELI SEJUTA LEBIH TINGGI CASH New Dian, Supriyadi 60 T.70227022 SMG 21A 20

SMG 21A 20

JUAL CPT BU:Panther Grand Royal`97 AC Double, Merah,(H). 08157750055

MX6.91Coupe 2Pt. Brg Super. 60Jt Audio Mhl. 0888 0650 0024 SMG 21A 20

- MERCEDEZ E320`95 Btl2 BagusSekali,Antik Naga Jaya Motor,7604047, 7603253 Fix and Cap 5Th BCA Finance SMG 21A 20

- MITSUBISHI L300 P.U`2013HITAM 100% SptBaru SdrMtrDr.Cipto88:35671518416333 SMG 21A 20

Jual:KUDADisel`2000,Merah,Tgn 1 Kauman Raya no.9 daerahMajapahit SMG 21A 20

L300 fullboxalm`12 Knds90%,Tgn1 Kauman Raya no.9 daerahMajapahit SMG 21A 20

Jual Murah 85Jt,LANCER EVO 6`2003 Silver,Istw,AN:Sendiri. 085865000639 SMG 21A 20

COLT DIESEL 4RD BOX TH 2005 (H) Istimewa. Hub: 087 832 511 028 SMG 21A 20

NEW OUTLANDER GLX MT`13 (H)Putih Mutiara, Cmera..BsTT. 082327778178 SMG 21A 20

L300 BOX ALMN2004 ORSNL, ISTW Labuhan I/15 Smg 085 100 316 122 SMG 21A 20

MITSUBISHI PUTSS 2012 Jl.MT.Haryono 537 Smg, T.8445215 SMG 21A 20

COLT DSL Ekl`02BoxAlmn 115Jt Ors Cat.TlogosariRyII/6802470176005 SMG 21A 20

Mits.Pajero Dakar `12 Putih Km 5rb Dian Permata, Mjpht 35 T.70227022 SMG 21A 20

MITSUBISHI Colt Diesel 125PS SuperSpeed,Box`14 -082136825568 SMG 21A 20

- NISSAN EVALIA`12 XV,AT,Grey,100% Ori Xtrail`10 Mnl,AUTECH,Slvr,Tg I XTrail STT05 Tg1,H AsliTopCond Naga Jaya Motor,7604047, 7603253 Fix and Cap 5Th BCA Finance SMG 21A 20

NISSAN EVALIAA/T`12 HITAM (H) Serena HWS`12 Silver 3TV TopKond HartonoMtr,Sriwijaya 20: 70787775 SMG 21A 20

X-TRAILST`06HITAM 100%SPT BARU Saudara Motor,Majapahit 31 Smg Telp: 024-8416333 / 024-3567151 SMG 21A 20

GRAND LIVINA XV1.8 MT`07 SILVER (H)IstwSkl 118Jt/Ng: 081215365558 SMG 21A 20

NEW NISSANTEANA 2.3 AT`05 HITAM Hub: 024-3521481 / 081805932706 SMG 21A 20

OK:GRND LIVINASV MT,H,2010, Istw Slvr, Kurang 1th.Hub: 081325711116 SMG 21A 20

X-TRAIL`06 XT Coklat Muda Mtl, Matic. 082134316316-085729678127 SMG 21A 20

NISSAN MARCH `11 AT(H)HITAM, KM Rendah, Tangan I. Hub:081901687877 SMG 21A 20

GRAND LIVINA2010 HTM 1.8 Ultimate, Istw, Siap Pakai. 70337914 SMG 21A 20

- SUZUKI R3`13 GL AT Putih,Pol K,SptBr Swift`09 GT II,Htm,AN Pembeli Karimun`10GX MT,SlvrMetBtl2Bgs Naga Jaya Motor 7604047, 7603253 Fix and Cap 5Th BCA Finance SMG 21A 20

APV`05/06/07/08 KARIMUN`10 FUTURA PU`08/09/10.Hrg Nego. Hub: Jl.Madukoro 4-5 Komplek PRPP Smg (024) 7617560 / 082 221 985 180 SMG 21A 20

APV SGX M/T`08SILVER BTL2 ISTW APV GL M/T`10 Hitam Btl2 Istimwa Sdr Mtr Dr.Cipto88: 3567151-8416333 SMG 21A 20

ESTEEM 1.6`93 Hijau Mtlk Full Ori Pajak Baru. Hub:088806211080 SMG 21A 20

SMG 21A 20

PANTHER LSTURBO`06 Coklat Md Met SdrMtrDr.Cipto88: 3567151-8416333

SWIFT STMANUAL`2011 HITAM ISTW Hub: 081805932706 / 0243521481

SMG 21A 20

SMG 21A 20

PANTHER ROYAL98 MERAH, ISTW Labuhan I/15 Smg 0821 3359 1188

ESTEEM 1.3`93/94 AC.TP.AUDIO. VR CL.PW.PS.H.Ors.Krdt. 081532181343

SMG 21A 20

NEW ROYAL`00Ors Cat HP75Jt Brumbungan I/11 T.024-70176005 SMG 21A 20

SMG 21A 20

SMG 21A 20

Hy.Atoz `03 Silver Istimewa Dian Permata, Mjpht 35 T.70227022 - ISUZU -

BTH SGR ADMIN WNT,Min SMA, Bs Pembukuan & Mandor Gudang Min SMA, Lam. Kirim Ke POBOX 8049/Smel DICARI SGR TNG AKUNTANSI, WNT Bisa Akunt & Komputer, Lam.Krm, Jl. Selomas Timur VIII/401 Smg Up.Peter

- HYUNDAI -

SMG 21A 20

Di Beli Mobil Dgn HARGA TINGGI dr Hrg yg Tertinggi - CASH Buktikan. Jl.Gajah 26A. 70179292

SMG 21A 20

- MAZDA -

SMG 21A 20

SALE!!MobilioCuciGudang,DPminim 30jt-an.ProsesCpt. T:081229250530 SMG 21A 20

PIANO HOUSESedia Piano2 Baru/Bekas,Violin. Peterongan Plaza A.7 Smg T.8413664/081 665 1338

SMG 21A 20

CAPTIVA DSL`10PUTIH ISTW SEKALI Hub: 081805932706 / 0243521481

SMG 21A 20

TERIOS TXADVENTURE 2011 AT Jl.MT.Haryono 537 Smg, T.8445215

SMG 21A 20

SMG 21A 20

NEW PICANTO AT`2010 Grey, Istw Naga Jaya Motor,7604047; 7603253 Fix dan Cap 5Th, BCA Finance

SMG 21A 20

D.TARUNA CX`00Istw,HP80Jt BsKrd Jl.M.Suyudi 8 Smg,024 70138543

Jazz RS AT 2012 Putih Sgt Istw Freed PSD `11 Putih&PSD `09 No.1th All New CRV 2.4 `08 Slvr Sgt Istw Jazz AT `05 & Odessy Abslt `03 FerryMbl: Jnd Sdirmn 114/70801991 Krd 5th Fix&Cup By BCA Finance TRI ARGA KENCANA Genset Volvo, Cummins, Man, Deutz, Yanmar Sales, Service & Spare Parts R e n t a l (024) 671 - 5384, 671 - 2178

SMG 21A 20

- KIA -

SMG 21A 20

SIRION 2014Putih 22jt 3.6jt/bln Hub: 085 640 289 892

SMG 21A 20

SMG 21A 20

Ngekost Bisa Dapat Mobil Hanya Ada di D`Paragon Fasilitas Lengkap: AC,Furnished,dll.Mulai 1,5jt/bln, 150rb/hr.4 Lok.Strategis. Hub: 081229992200 www.dparagon.com

SMG 21A 20

OPER KREDITGRANMAX Stn`14bln Nov Kauman Raya no.9 daerahMajapahit

SMG 21A 20

PT.LARIS SENTOSA INDONESIA, Butuh Segera: Staff Admin Accounting (W) Staff Admin Produksi (P/W) Staff Admin Pengiriman (P) min.D3(Pengalaman lebih diutamakan) Lamr Lengkap ke: KIC Gatot Subroto Blok 5/32 Semarang

JUAL JEEPWrangler(Sahara)2013 Hitam,PlatB,Km 6ribuan,Hrga880Jt /Nego,Istimewa.Hub:08122518543

SMG 21A 20

Jual GrandmaxD minibus 1.3 th 2010 H.Hitam.BrgBgs(024) 40324326

SMG 21A 20

KRYWTITk HP,Max23Th, SMA/STM. Fas Gj+Reward.Lmr Ke:JPS,Gajah Ry 68

- JEEP -

SMG 21A 20

TERIOS TX ADVENTURE`07 Htm, Mnl (H)Tg I,No Cantik: 081327945036

SMG 21A 20

DICARI PERAWAT,PRIA.Max 40Th, Sehat,Kuat,Tidur Dalam, Lam+Interview Jl.Atmodirono 1/4 Smg (Selasa-Rabu Jam.13.00-15.00)

SMG 21A 20

HAJI / UMROH

PENUTUPAN/ SOLUSI KARTU KREDIT/ KTA.StopBunga,Plunasan Disc50-70% Cclan Sesuai Kemampuan.Legal.Ayu 081229714098/ Caca:081904373177

SMG 21A 20

BTH Karyawan Pria/Wanita,Llsn SMA, Min 20Th Hub:081 914 618 168

SMG 21A 20

SMG 21A 20

OBRAL Mls2 6570 19jt,6000 25Jt, 6035,6650 6jt,Sewa150Rb. 081390000135

SMG 21A 20

SMG 21A 20

Kenek Montir Mtr,Sholat,Jjr,Arojaya. Majapahit 318 Smg,Dpn Bank Mandiri

SMG 21A 20

HILANG STNK H-4179-BY, AN:SUTJI ARYANI,Dra, Jl.WR.Supratman Kav 43 Rt.1/1 Manyaran Smg.70144643

SMG 21A 20

MAXEGARDCCTVhdcvi.720p.Sgt Jelas Siang.Malam. 08122515653 Seroja2/3

RAHASIADikejar Uang Slasa, 20Jan Jam:18.30 WIB Di Cafendish Resto Jl. Brumbungan SMG (Dpn Soto Neon Pringgading)Htm 25rb(FreeSample+ Dinner)10 Pendaftar Pertama Free Tika:085740788658/PinBB:52158467

Bth:Pria SMA/Sdrjt u/Operator Kuliner Burger di Tmblg. 085740674823 (SMS)

Telah HilangTruck Toyota Dyna H 1773 AF.Bagi Yg bisa menemukan bisa menghubungi no.082127050258

SEWA AC GENSETCV.CAKRA FanCooler.T.024-6710498/ 70220320 SMG 21A 20

XENIA Li/ TERIOS`08.HrgNego, Hub: Jl.Madukoro 4-5 Komplek PRPP Smg (024) 7617560 / 082 221 985 180

SMG 21A 20

SMG 21A 20

70237747DbliTV,Lcd,AC,PS2/3,Ku lkas,Mcuci,AltRmhTg,Mebel,SglKond

- FOTOKOPI -

SMG 21A 20

Hilang:BPKB No Pol AD-4184-TM An.Ratmini Rahayati

SMG 21A 20

SMG 21A 20

SANTOSOJAYAKRS WC&LBH, TANJUNG 8 Ph (024) 35480903542438-3542439

PLG 21 A2

STNK H-4061-SF An.MUSIATUN Hub: 085225784688 BUDI PARABOLA Psg Br,Instalasi Service,MATV,CATV,CCTV:70226391

SMG 21A 20

STNK H.4187.BA An.Edy Jl.CumiCumi Raya Bandarharjo Semarang

SMG 21A 20

SMG 21A 20

CENDANA Kuras WC Mobil Baru Dijamin Cepat,Bersih & Memuaskan Hub:024-3542653-3562498

PLG 21 A2

DOMPETIsi STNK An Bayu Utoro Nopol H3868RW,Antr Xgawe-Anjsmro

- SIM/STNK/MUTASI -

SEDOT WCJGN TGODA HRG MRH CPT Penuh Lg Rugi 2X. Hb:DOREMON Jaya Sjk 1980. T:024-6722939/76729596

STNKK.6608.BP An.Sunarjo Mendung RT7/4Tegowanu wtn Grobogan

SMG 21A 20

SMG 21A 20

- SUMUR/WC -

PLG 21 A2

Hlg:STNK H.1702.HF An.Candra VS.Jl.Syuhada RT05/09 Semarang

- PENGIRIMAN BARANG -

- SERVIS (PANGGILAN) -

PLG 21 A2

Hlg:STNK H.3593.Y An.Indah L. Gisik RT05/04 Gunungpati SMG

Bth Dana Jmn BPKB/SertifikatSHM/HGB,Murah,Cpt,Mdh,LsgSurvey,Bisa TO. Hub: 085640070526

BTH DANACPT,5Mnt Cair,Tnp Survey Jam:Sertif &BPKB. KSP.Centra Dana Ngesrep Tmr V/32 D Smg T.70692095

SMG 21A 20

SMG 21A 20

PLG 21 A2

PLG 21 A3

- JASA PROPERTY -

Hlg:STNK H.5167.MW An.Iskandar Jl.Borobudur Tmr I/3-C Semarang

Hlg:STNK H.6654.UF An.Iwan P S. Tlogosari Slt No.9 RT2/7 SMG Solusi Dpt Dana Tanpa Jaminan 1jt-8jt Bs 2Thn Utk PNS/Krywn/Wrswasta Hub: Bagas 081914555068

SMG 21A 20

SMG 21A 20

KERJA NGELEM TEH Upah 23jt/bln SMS Wulan 0899 9992 667

PLG 21 A2

SAVITRICANOPY,FGATE,RTANG GA,SS, Pgr Jl.Peres74 Ph3541874-3551406 SPECIAL CANOPYBalkon,Pagar, Murah,Cepat.Hub:7674049470103473

DIBTHKAN TNGPEMBUAT Bata Merah pakai msn di balikpapan dg upah 2,5 s/d 10Jt/bln hub:08122928514

Hilang: STNK H 2886 SE An.Abdul Choliq Hub:089668421125

SMG 21A 20

SMG 21A 20

SMG 21A 20

KUE KRANJANG TEMPO DULU: Cacao Durian,Vanili,Pandan,Prambos,Beraber Daun dll,Jl.Gg.Baru No.36 (Kwik Poen) Telp.0243541736 & 087731640132

SMG 21A 20

TERIOS TS`08MT Pol H,Tangan I Naga Jaya Motor 7604047, 7603253 Fix and Cap 5Th BCA Finance

SMG 21A 20

SMG 21A 20

PROMO HANYA 200 RIBU NIKMATI Fasilitas Bintang Tiga, Tp,024-3542636 & 3552958 Di SEMARANG

SMG 21A 20

SMG 21A 20

SMG 21A 20

SMG 21A 20

TriplekCor/Bekesting Uk.8,9,12,18. Ready Mrh: 081325606998/7620028

Terios TX 2012 M/T,Htm,Spt Baru Xenia Xi Sporty M/T`11 Htm,115jt FerryMbl:Sriwijaya16 T:70139913 Krd 5th Fix&Cup By BCA Finance

SMG 21A 20

PARIKESITNew ELF Microbus`2013 17Seat, AC,2LCD TV -024-70324512

SMG 21A 20

SMG 21A 20

SMG 21A 20

DIBUTUHKAN DRIVER,SIM A, Jujur & Mau Kerja Keras.Lam: Indohose Ruko Mutiara Marina Kav.1-2 smg

SMG 21A 20

CARI JAM ROLEXdll,TOKO GLORIA Pemuda 64 T.3515803/ 08122902278

NEW DIAN SUPRIYADI 60 T.6707172 Minggu Buka.... Bursa Mobil Dian 2TeriosTX Elegant `08 & `11 Tgn1 Slvr Taruna CSR Efi `00/01 Hitam Nol Spet Taruna CSX Limited `01 Istimewa Taft GT (4x4) `94/95 Hitam Mtlk Antik Xenia Li Sporty `09 Merah Ors Cat

SMG 21A 20

SX OVER 2013,H,MT,Putih,Tgn I, hrg 170jt Nego.Hub:081325162390 SMG 21A 20

- JAGUAR -

- DAIHATSU -

- TOYOTA -

XENIA Xi SPORTY`2010(K)Hitam Istw,104Jt Nego: 0821 333 88968 SMG 21A 20

JAGUAR S TYPETh`2000(H) KM.31rb Hub: 081805932706 / 024-3521481 SMG 21A 20

TOYOTA INNOVA V 2006 Hitam An Sndri.Hub:6717956/ 08156534433 SMG 21A 20


Rabu Kliwon, 21 Januari 2015

Bangunan Liar Marak di Lahan Bina Marga BLORA– Bangunan liar di tanah milik Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Bina Marga di sepanjang Jalan Raya Blora-Semarang, semakin marak, banyak di antaranya bangunan liar itu berdiri permanen, kokoh dan diduga untuk praktik mesum. Kondisi itu seperti terjadi di Kecamatan Kunduran, Ngawen, dan perbatasan BloraGrobogan. Pengusaan tanah itu kini semakin meluas, pihak tidak bertanggung jawab seenaknya mengkavling tanah DPU Bina Marga di kanan kiri jalan raya. Hingga kini tidak ada tindakan nyata untuk penertiban, baik oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) maupun dari institusi DPU Bina Marga Provinsi Jawa tengah. “Kondisinya makin parah, dan informasi yang kami terima beberapa bangunan liar itu diduga untuk praktik mesum,” ungkap tokoh muda Nahdlatul Ulama (NU) Kabupaten Blora, Sholikin, Selasa (20/1). Menurutnya, jika ingin penciptaan lingkungan yang baik,

harus ada tindakan nyata dan tegas dari isntitusi terkait terhadap bangunan liar itu, karena jika dibiarkan penggunanya beranggapan cara yang dilakukan itu dilegalkan, dan kedepan akan semakin sulit untuk menertibkannya. Sementara itu Suwarso, tokoh masyarakat Kelurahan Kunduran, Kecamatan Kunduran, Blora, berharap agar ada langkah nyata untuk menata dan menertibkannya. Sebab, bangunan liar kian merebak, meluas, dan membuat lingkungan terkesan kumuh. Kenyataan itu, lanjut dia, adanya kebijaksanaan sewa tanah milik Perum Perhutani

seperti yang saat ini marak di eks jalur rel lori (Yang Jrong), karena merasa menyewa, mereka merasa bebas untuk menmpati dan memanfaatkan tanah yang disewa itu. ■ Mendata Pemkab Blora melalui Satuan Polisi Pamon Praja (Satpol PP), tidak menyikapai semakin merebaknya bangunan liar di tanah DPU Bina Marga, seperti di kanan-kiri Jl Raya Kota Kecamatan Kunduran, Ngawen dan lokasi lain di Blora. Kepala Kantor Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Blora Sri Handoko, menyatakan telah mendata bangunan liar yang berada di tanah DPU Bina Marga Jawa Tengah, dan tanah Perhutani eks jalur lori. Satpol PP (Pemkab) akan bertindak, lanjutnya, jika Bina Marga dan Perhutani melangkah dengan memberi peringatan tertulis ditembuskan ke Pemkab, maka Satpol PP akan bergerak menertibkan. ■ K9-Tj

■ PK Bupati Rembang

Salim Ajukan 8 Barang Bukti SEMARANG- Bupati Rembang nonaktif, Muhammad Salim terpidana kasus korupsi APBD Rembang tahun 2006 dalam pos Dana Tak Tersangka (DTT) mengajukan delapan barang bukti atas upaya hukum luar biasa Peninjauan Kembali (PK)nya. Barang bukti diajukan Salim lewat Pengadilan Tinggi Tipikor Semarang sebelum diajukan ke Mahkamah Agung (MA). “Ada delapan barang bukti yang kami ajukan. Yaitu, putusan PN Tipikor Semarang, putusan PT (Pengadilan Tinggi) dan PN Rembang. Surat Edaran nomor 1/ 1956 tentang penangguhan perkara pidana jika ada perkara perdata. Surat pernyataan PT AHK bahwa pengelolaan SPBU untung. Kuitansikuitansi yang belum dieprtimbangkan, terkait pengeluaran PT AHK. Surat gugatan ke BPK dan Polda Jateng. Surat pernyataan

INNOVA G BSNM/T`11 HITAM ISTMWA Innova V Bsn M/T`08 Hitam Istmwa Innova E Diesel M/T`2008 Silver Yaris E A/T`08,10 Silver,Hitam New Vios G M/T`07,09 Hitam Istw All New Avanza G`12 Silver,Hitam Avanza G`07,10,11 Hitam,Silver Saudara Motor,Majapahit 31 Smg Telp:024-8416333 / 024-3567151 SMG 21A 20

ALPHARD 2.4 V08 HITAM TgnI Istw Kijang LGX`1999 Antik Sekali New Vios G M/T`2010 Hitam Trawat HartonoMtr,Sriwijaya 20:70787775 SMG 21A 20

PT RBSJ yang menyatakan untung. Terakhir Buku besar Kasda Rembang,” kata Salim melalui kuasa hukumnya, Ahmad Hadi Prayitno ditemui wartawan usai sidang, Senin (19/1). Sidang kasus Salim kemarin juga digelar atas gugatannya ke Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI dan Polda. Salim menguggat BPK RI terkait hasil auditnya. “Sidang kemarin digelar namun tergugat BPK tidak hadir. Hanya tergugat Polda Jateng yang hadir diwakili Bidang Hukum. Sidang sementara sampai tanggal 23 Januari mendatang,” kata Ahmad Hadi Prayitno mengatakan atas perkara gugatannya diperiksa ketua majelis hakim Surya Yulie didampingi Tamto dan Andy Subiyantadi. ■ Pertentangan Keputusan Diketahui, PK diajukan

Lampu HID”VORCH Germany” Grs 1 Thn,Tembus Hujan & Fokus Distributor Resmi : 089959 22731 SMG 21A 20

SIMOEH CARLEATHER, 1 HARI JADI CoverJok,Doortrim,KarpetDsr, Plafon, Stir.T:(024)7603207,70855111 SMG 21A 20

KACA FILM Full 250Rb.!,3M, Premium Promo ! Reza Variasi. 085640033333 SMG 21A 20

ALAT IRIT BBM30%+ TNG 35% 150RB +Pasang Grs 1th.Hub: 081805978082 SMG 21A 20

ALPHARD 2.4Th`2004 (H) HITAM Camry V A/T`2008 Silver Istimewa Innova G Dsl`06 Silver Istimewa Hub: 024-3521481 / 081805932706 SMG 21A 20

YARIS S`08INNOVA G DSL`09 AT Innova G Diesel`12/13 KM.624 Jl.MT.Haryono 537 Smg, T.8445215

SMG 21A 20

AVANZA`05/07,INNOVA`07.Hrg Nego Jl.Madukoro 4-5 Komplek PRPP Smg (024) 7617560 / 082 221 985 180

- HONDA DIJUAL:H.SUPRA X 2002 SILVER Hub: Jl.Anggrek X/11 Smg

SMG 21A 20

DYNA 115 ET Double Box Alm`04, Istw 75Jt,Jl.Hasanudin H4 Smg. 70305777

SMG 21A 20

KIJANG LX`02DIESEL,KOND. PRIMA Gg.Warung 35 Smg,T.3544138 J.Krj SMG 21A 20

PIJET TENAGA PRIA Mudah Profesional,Sopan, Hp.085291506447

MYTA MASSAGE EXCLUSIVE Vulgar N Cantik. Hub: 081 228 620 602 Hanya Dgn Modal 230Rb, DptkanPenghasilan Tmbhn Min 100Rb/Hari Hub: 085712621260 PLG 21 A3

Plthn Bddaya Ikan Sidat Hsl31jt/Bl& Plthn Prbkn Aki Bsh/KrgProfit 200%. 081325724432.@350rb PLG 21 A3

SMG 21A 201

INGIN SANTAI DAN RILEKS ( Pijat Capek ) Hub:Selvi 081 325 4040 18 SMG 21A 20

GRAHAVIT SALON,SHIATSU,REFLEKSI Ruko Mataram Plaza B5, Ph:3560053 SMG 21A 20

PIJATVitalitas PRIA Loyo,Dll Pin BB: 52 55 22 33 SMG 21A 20

Pelet Tunggal,Solusi Jitu Bagi YgGagal Cinta.Hub:0822.2590.7272

SMG 21A 20

INNOVA G DSL12/13 MANUAL, ABU-2 Istimewa Skl. Hub: 081 565 22202

ELIS MANADO MASSAGE TERAPI EJK Dini,Ramah.081.575.840.208

SMG 21A 20

INNOVA G`08 MT,Mulus,Tgn 1 dr Baru Hub: Eka-08122815962/ 087838813856

SMG 21A 20

IMPOTENSI&EJAKULASI Dini,Kurang Keras/Kenyal,Tdk Bisa Memuaskan Pasangan,Khitan,WntFrigid,Kering PremonoPause,Pengobatan Dokter Klinik Harmoni: 8316841/70171799

SMG 21A 20

SALE STOCK`14Disc. s/d 25Jt DP Ringan 5thn.Hub:08170566420

KIJANG LX`2003 Up Lsx,Merah Maron Msn Terawat,Istimewa. 081225000727

SMG 21A 20

NEW MASSAGERilex Java&Chaines Hub:085643222397 / 082325257771

SMG 21A 20

SMG 21A 20

VIMAX CANADA Capsul Ajaib 100% Herbal,Jadikan Penis Besar Panjang, Keras,Kuat & Tahan Lama Sedia: Viagra USA,Cialis,Sony Spray Tahan Lama,Vacum Payudara Vacum Penis,Alat Bantu P/W Hub: 081 227 226 224 / 2a29e8c3

SMG 21A 20 SMG 21A 20

SMG 21A 20

JUAL CEPATFORTUNER DIESEL AT`09 (H),Hitam,Istimewa085293191900

SMG 21A 20

SMG 21A 20

Jual Mrh Hardtop Bhn Offroad-Lok Bngkel. Wiryo Mrnggn. 081225191930

SMG 21A 20

SMG 21A 20

NY.SRIWULANSpcE.Dini,Kprks, Impt Amb,Kep,Vrig.Satrio Wibowo II/24 T: 0852 90371019 NoSMS, Tnp Asisten

SMG 21A 20

SMG 21A 20

AVANZAG`2008 HHITAM ISTIMEWA Lempongsari Timur VII/1 Smg

Therapy AltVital,ED,Prbesar ala Tiongkok.300rb.Lina 087700153722

KIBAGASPATIAHLI TUNTASKAN MSLH Sengketa,Cinta,Plarisan,Jabatan, Bisnis dll Hub:085.727.966999.

SMG 21A 20

FORTUNERTRd sprtvo vnt 14 matic km 3rb,dijamin spt baru,ab tg 1 putih. hub:0811266868

Salim, terpidana 2 tahun penjara. PK diajukan atas sejumlah alasan hukum. “Ada pertentangan keputusan antara putusan PN Tipikor Semarang dengan PN Rembang. Itu sesuai KUHAP Pasal 263 ayat 2 huruf e. Mestinya, waktu putusan sela itu, ditunda dulu sesuai peraturan MA nomor 1/ 1956. Perkara perdatanya harusnya diselesaikan dulu. Tapi ini, ditabrak majelis hakim,” kata Salim menjelaskan atas hal itu kerugian negara yang dituduhkan tidaklah benar karena jual beli antara PT RBSJ dengan CV AHK telah sah sesuai hukum. Alasan kedua, kata Salim, yakni adanya kekhilafan hakim. Pertama, bahwa transaski tidak dipehitungan seniali Rp 2 miliar lebih oleh CV AHK, sehingga seolah-olah terdapat kerugian negara.

SMG 21A 20

Ingin Lebih Mahir Komputer? Kursus DesainGrafis,AutoCAD,Tekkom, English ALFABANK Kelud Raya 19. T:8310002 SMG 21A 20

Bimbel Kejora 1Jam:TK20rb,SD25rb SMP35rb,SMA40rb.sms08973347610

OBATTlt Bln(+-)2-3Jam Tntas Aman U/Kshtan Garansi100% 085728299955 SMG 21A 20

NEW BODYMASAGE Tnga Cntik. Rmh & Sbr.Call:Aurel- 0878 3111 7552 SMG 21A 20

SMG 21A 20

SMG 21A 20

JL SPR MRH RUKO Jln.Raya Gatsu HM,399Jt & Rumah Type 55, HM,diCandi Kalasan Barat Jalan 12m, Rumah Borobudur Timur Belakang Ramai,Type 36, Rp 275Jt Hub: 0813 9390 9075 / 081 2287 1112

SMG 21A 20

- VW POLO`2012 ATHITAM,H,TG I Spt Br Naga Jaya Motor,7604047, 7603253 Fix and Cap 5Th BCA Finance SMG 21A 20

PIJAT CAPEK PASUTRI.Suami Loyo,Istri Dingin.Dtg Saja ke Cak Agung Ahlinya, Hanya 50rb.Semeru Barat 40 SMG. 081575074811 PLG 21 A4

PRE LAUNCHING!400Jtan (Hrg Naik stlh Launching)NgaliyanResidence (Beli Rmh dpt Mobil) 1mnt dr Psr Ngaliyan,Cluster,MinimalisModern Type 60, LT120,3KT, 24Jam Security Jln Lngkungn 6m. Info:024-7600842 SMG 21A 20

Jl.RAYA GOMBELLAMA NO.75&95, SHM 225m,Rp.4Jt/m,Bisa Nego, KPR, Diangsur,08122923435 OPEN LISTING!! SMG 21A 20

KUNJUNGIPAMERAN PERUMAHAN Kami di Citraland Graha Sedayu Reg.& Graha Syuhada Reg. Dapatkan Promo & Diskon Khusus Selama Pameran. 0812 2657 7704 / 0856 0701 9495 SMG 21A 20

GOLDENPAVILIUN PUDAK PAYUNG Damai:085100929494, T36s/d60. Pgr Jl. Pramuka,View Pgng.Minimalis, Excl Disc. Hrg Suku Bunga UM, Souvenir SMG 21A 20

Puri Anjasmoro Blok B3-No.15 &16 SHM 378m,2Lt, HUK,Rp.1,2 Milyar, Bisa Nego,KPR,diangsur 08122923435 OPEN LISTING!! SMG 21A 20

JL RMHDi PURI ANJASMORO Blok O1 No8&9 Smg Lt575 Lb350 Hrg 1.450M (Nego) Hub: Shirly (08122563448) SMG 21A 20

DIJUAL RUMAHDkt Pasar Jangli Type45,36/84 Harga 375,350JtNego Hub: 085641612400/ 085227001440 SMG 21A 20

SUPERMURAH Lt:740m Lb:150 2LT, HM,Hny 1.6M Hub: 081805912820 85225658703 SMG 21A 20

UNGARAN SMG Jual Ruko 8x20 HM Jl.A Yani TP 0812 9678 5520 Atau 0881 1637 720 SMG 21A 20

JUAL CPT:RMH SHM VillaEsperanza &Perum BukitSukorejo.Ruko SHM Di Kaliwungu Kendal. 70347299/ 8455400 SMG 21A 20

PRM GRAHAPermata Bangetayu T.36 Prm Graha Permata TlogoMulyo T45 Hub : 087832921118 / 082135334123 RUKO BARU UNGARAN CENTER Siap Huni,LokStrg Jl.A.Yani Kav 1 Ung LT=114m2/126m2.Hub: 082137373787

Avanza G `10 Tgn 1 Mulus Dian Permata, Mjpht 35 T.70227022 FORTUNER AT`2005,KM 75rb. Hub: (024)70 122 000/081 666 9 555

“Atas hal itu, kami gugat BPK dan Polda karena menyalahi peraturan tentang pemeriksaan keuangan. Tidak ada klarifikasi ke kami sehingga kami tidak bisa menanggapi. Peratuan SOPnya sendiri dilanggar. Ini sesuai peraturan BPK nomor 1/ 2007,” lanjut Salim usai sidang yang digelar dengan majelis hakim pemeriksa Gatot Susanto didampingi Dwi Prapti dan Agus Prijadi. Salim dinyatakan terbukti secara sah dan meyakinkan bersalah korupsi secara bersama dan berlanjut. Selain pidana badan, ia juga dijatuhi pidana denda sebesar Rp 100 juta subsidair 6 bulan kurungan, sesuai tuntutan jaksa. Salim dinilai telah menyalahgunakan APBD Rembang tahun 2006 dalam pos Dana Tak Tersangka (DTT) atas kebijakan penyertaan modal terhadap PT Rembang Bangkit Sejahtera Jaya (RBSJ). Salim dianggap memperkaya perusahaannya dan orang lain hingga merugikan keuangan negara sebesar Rp 2,3 miliar. ■ rdi-Tj

SMG 21A 20

TERIMA LESPRIVAT SD-SMP Hub: 081328949624

SMG 21A 20

BANGUNAN LIAR : Bangunan liar merebak berdiri di tanah DPU Bina Marga, salah satunya bangunan eks pembunuhan di Kota Kecamatan Kunduran, Blora ini. ■ Foto : Wahono-Tj

SMG 21A 20

PURI WAHID REGENCY Jl.Argaboga Disc20%,TYpe 40/72,49/84. Hub: Jl.Jensud 97 Lt.2 (0298)328400 SMG 21A 20

SMG 21A 20

JUAL CPT:RMHMEWAH 2LT,LT.247, LB 330,SiapHuni,7KT,4KM,Grs, Tmn,Lok Perum Intan.Serius: 081 2293 8722 SMG 21A 20

RUKO PUSPONJOLO Tgh Raya No.8 Bang.Baru, 2Lt, HM, LT240 /LB3503+1KT, 2KM,1Dpr, Hub:024-70706340 SMG 21A 20

Pasien DBD RSUD Membludak KUDUS- Musim hujan yang hampir mencapai puncaknya, jumlah pasien demam berdarah dengue (DBD) yang dirawat di RSUD Lukmonohadi Kudus, melonjak drastis. Akibatnya, pihak rumah sakit terpaksa harus menyiapkan tempat tidur ekstra untuk menampung para pasien tersebut. Direktur RSUD dr Loekmonohadi dr Azis Achyar melalui Kasi Pelayanan Informasi dan Publikasi RSUD dr Loekmonohadi Kudus Laily Aisyah Siregar mengatakan, jumlah pasien DBD dari tanggal 1 Januari hingga 20 Januari kemarin, mencapai 34 orang. “Mereka adalah pasien yang masuk melalui unit gawat darurat (UGD),” jelasnya, Selasa (20/1) kemarin. Menurut Laily, pasien yang datang ke UGD biasanya merupakan pasien rujukan. Baik yang rujukan dari puskesmas maupun dokter pribadi. “Ke-

JL RMH:GRHA KENCANA REGENCY Dkt LOR IN Htl.Sdh Renovasi, LT106, LB 170, 2Lantai, 4KT, 4KM. 087736333155 SMG 21A 20

RMH HM BARU Sampangan T50/90 480jt,Free AC,Ajb&BN. 085741303804 SMG 21A 20

RMH HMLT286m/LB150m.Jl.JatiRaya Utama II/6 Bymanik 085100204050 SMG 21A 20

RUMAH HM100%BARU LT/LB:128/120 Patemon UNNES Smg - 085100204050

tika datang, trombositnya biasanya kurang dari 100.000. Sehingga ditangani dulu di UGD sebelum masuk ruangan,” katanya. “Kalau yang tercatat hingga hari ini (kemarin, red) adalah 34 orang tadi. Naik dua pasien dari hari Senin (19/1) lalu,” papar Kasi Pelayanan Rawat Jalan M Zuhal Purnomo. Sedangkan dari jumlah kelompok umur, mereka yang terkena kebanyakan berasal dari usia 5-14 tahun. ‘’Untuk pasien yang meninggal dunia masih nihil,’‘ tandasnya. Dikatakan Zuhal, sekarang ini memang sedang siklus musiman penyakit DBD. Dan biasanya sudah dimulai sejak bulan Oktober, November, Desember, dan seterusnya. “Karena memang saat-saat itu terjadi pergantian musim, ya. Dan menimbulkan vektor penyakit ini,” katanya. ■ tom-Tj

JUAL:RMHLs.136m2 DiJl.Padepokan Ganesha I B.4 Hub:081 2292 0245 SMG 21A 20

JUAL:RUKOPREMIUM JL.SOMPOK BARU HM, 3 Lt. Hub: 081 57777 300 SMG 21A 20

RUMAHJL.MATARAM,HM,3 Lt, Cck U/ Bank/Showroom.Hub: 0815 7777 300 SMG 21A 20

BUAmbrw Asri,Jl.Diamond2No.586 Bwn, HGB,T.36,TP.Hub: 089668464885 SMG 21A 206

SMG 21A 20

JL.ArgopuroLs850(17x50),SHM.L ok Bgs:08882410244 RayWhite

SMG 21A 20

DIKONTRAKKAN RMH Perum Ketileng Pesona Asri Kav.9 Smg, 13Jt/Th. Hub: Bp.Krisnadi. HP.08122855746 SMG 21A 20

DISEWAKANRUMAH BARU, Kdungmundu Hrga Khusus,Siap Huni+AC.Segera Hub:02450382852 / 024-70702860 SMG 21A 20

SMG 21A 20

Jl.Rmh T.36/120 Makmur Asri UNNES UM30jt angs 1.6jtan. T.024-70000631

Dikontrkn Paviliun 2KT,1KM, R.Tamu Tmn Belimbing No.2 T:081575802567 SMG 21A 20

SMG 21A 20

PERUM Murah Di Jatingaleh T.36/72 T45/126,Tembalang T40/89 .70519935

SMG 21A 20

SMG 21A 20

SMG 21A 20

RMH LUXDiWR.Supratman&Puspowrno Jl.Lebar Cck U/Usaha: 08882587768

SMG 21A 20

DIJUAL:TANAHLok NGALIYAN L120m2 Fasilitas: Jalan Paving+ Saluran Hub: 081901235151 / 085329830959

Tnh HM 1000m2,Kel.Pakintelan Rt.1/6 Gngpati, Dkt Jln Bsr. 0818292988 (TP)

JUAL RMH HM Wotgandul Dlm I/70 Smg Tgh,LT114,Widodo. 081575757234

SMG 21A 20

SMG 21A 20

KAVLINGSiap Bangun DiBulusan Semarang,Dekat UNDIP,Lingk Perum Elite Listrik, PAM: 085100961419

Tanah HM Wonolopo Mijen LS:477, 082324091986

SMG 21A 20

RUKO HM2LtTembalangJl.Jati Mulyo (Blkg SPBU Undip). T:082138620915

TANAH DIJUAL4800M2 HM Kering ditepi Jln Lingkar Kudus-Jepara dari Hotel King 800M dari hotel Jogja 200M Hub:08157756399

OPER KNTR TOKO di Kranggan 3Lt AC Komp CckMas,Kain. 081325601778 SMG 21A 20

TNH HM 245m22,4jt/mNgesrepBrtIV (Blkg Plaza Hotel) T:082138620915 SMG 21A 20

JUAL:TANAH HM800m2,Belakang BTN Undip Tembalang. 081 326 413262 SMG 21A 20

TNH HM3,1HaBlkgPERUM TERAS BALI Ds.Tambangan Mijen. 081326413262 SMG 21A 20

SHM LT 2.045m2TIMUR SMPN I SURUH SALATIGA.HUB: 08156876300 TP SMG 21A 20

Dikontr Tnh Sawah,Ls.1 Ha, Lok.Jl Ry Smg-Kendal & Tanah, Ls.4000m,Dpn Kampus UNIKA Hub:082226701077

SMG 21A 20

GREEN PENGGARONUNGARAN T.36/80 DP40jt Spek Mewah. T:082227780128

Dkntrkkan (5th) Rmh di Jl.Kepodang Asri I No.2 Ungaran. 081215371086

SMG 21A 20

SMG 21A 20

SMG 21A 20

JualCpt:Tlgsari Ry.No.1113.Ls. 240 (8x30).HM 3KT,4KM. 0818616666 SMG 21A 20

RUMAH HM,TghKt,Strtgs,LT.470, TP Hub: 0815 4231 9418

LULURUNTUK PRIA & WANITA Tenaga Wanita 0858 7556 7645

SMG 21A 20

Rmh MangunharjoblkKel.Mangunharjo 84/36,250jt Nego. 088802490770 SMG 21A 20

Rumah di BukitCendana Sambiroto 127/45 hg 400jt Nego. 088802490770 SMG 21A 20

R.HM.View Bgs ,Borobudur II,smg brt Lt/Lb:122m2,700Jt, HP.085740073219 SMG 21A 20

RMH LT=60m MurtiSaphiraRy PrmMuktiharjo,2KtBs u/Mbl. 087832445915 SMG 21A 20

Dijual Ruko 2Lt Bang.Bru Strtgs Jl.Fatmawati Pdrgn Dkt Psr. 082221438175 SMG 21A 20

ANGGREK X,HM,171/513m MEWAH LJHSL 8416777 /Yesika 0818459922 SMG 21A 20

SMG 21A 20

Tnh SHM 96m2 Sdh Ada Bang TmptUsaha Lok Jl.Beruang Raya No.4 Hub: 085226450888/ 085713007888TP PLG 21 A3

Kavling Siap Bangun:SHM 120m2 Mijen Kota Smg.Bisa Kredit 5thnPin: 522ff93D Hp:085865754878, 081325358621,085325584375. PLG 21 A4

Jual Rumah 285Juta & Tanah 150Juta (Dekat BTN/Mandiri). 082133957498 SMG 21A 20

TNH HM275m11x25Muntal Pakintelan 700rb/m ditngh Pemukiman, Jln Pav 100m dr JlnRy,dkt Puskesmas, Alfamart.5km dr Unnes T.085100703161 SMG 21A 20

TnhHM120m±10x12 Muntal Mangunsari Gnpati Smg 850rb/m ditgh Pemukiman, JlPav,30m drJlRy,dktPuskesmas Alfamart.5km drUnnes 085100703161 SMG 21A 20

PURI WAHIDREGENCY Jl.Argaboga Disc 20%,Type 40/72, 49/84.Hub: Jl.Jensud 97 Lt.2 (0298)328400 SMG 21A 20


Rabu Kliwon, 21 Januari 2015

Ketua APTRI Divonis 16 Bulan Penjara BLORA- Ketua Asosiasi Petani Tebu Rakyat Indonesia (APTRI) Kabupaten Blora, Sunoto masih harus berlama-lama di dalam tahanan, menyusul ditetapkannya vonis 16 bulan penjara potong tahanan oleh hakim pengadilan tindak pidana korupsi (tipikor) Semarang, ditambah denda Rp 50 juta subsider kurungan dua bulan. Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Blora Mochamad Djumali didampingi Kasi Tindak Pidana Khusus (Pidsus) Dhian Yuli Prasetyo, Selasa (20/1) mengungkapkan, vo nis itu dibacakan dalam sidang dengan agenda pemba -caan putusan hakim atas terdakwa Sunoto, Senin (19/1). Vonis hakim itu lebih ringan dari tuntutan jaksa penuntut

umum (JPU) yang meminta Sunoto untuk dihukum dua tahun dan denda Rp 50 juta subsider tiga bulan kurungan. ■ Pikir-Pikir JPU, lanjut Djumali, menyatakan masih pikir-pikir. Apakah nanti JPU akan banding atau menerima putusan tersebut. JPU, kata dia, punya waktu tujuh hari untuk menyatakan

banding atau tidak. Jika dalam waktu tujuh hari itu tidak banding, maka JPU dinilai menerima putusan hakim. Sunoto ditetapkan sebagai tersangka karena membentuk kelompok tani fiktif untuk menerima dana tebu untuk 20 hektar lahan. Dinyatakan ada kerugian negara Rp 360,3 juta sesuai hasil audit Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) perwakilan Jateng. Uang itu dicarikan dua kali melalui kelompok tani Sumber Rejeki, Desa Ngampon, Kecamatan Jepon yang dia ketuai dan ternyata fiktif dicairkan Rp 338,1 juta. Hanya selama penyidikan di Polres dia tidak ditahan. Baru setelah dilimpahkan ke kejaksaan, dia ditahan hingga sekarang. ■ K9-Tj

14 Km Irigasi Bakal Diperbaiki PEMALANG- Jaringan irigasi yang tersebar di berbagai kecamatan di Kabupaten Pemalang bakal diperbaiki dengan bantuan dana dari APBN. Saluran irigasi yang bisa mengairi 3500 hektar area tanaman padi tersebut pembangunannya direncanakan bakal dilakukan secara swakelola oleh kelompok tani, dengan pendampingan dari penyuluh Dinas Pertanian dan Kehutanan serta TNI, sepanjang 14 kilometer. Gerakan Pencanangan Perbaikan Irigasi yang dilakukan secara nasional, di Kabupaten Pemalang secara simbolis peletakan batu pertamannya di lakukan oleh Bupati Pemalang H Ju naedi SH MM dan Kasdim 0711 Pemalang Mayor Inf Supono, di-

dampingi Kepala Dinas Pertanian dan Kehutanan Ir Supriantopo, Kepala Dinas Pekerjaan Umum Ir Sudaryono CES, Selasa (20/1) di Desa Kramat. Dalam sambutannya Bupati menjelaskan bahwa pada tahun 2015 ini Kabupaten Pemalang mendapatkan kegiatan sektor pertanian antara lain rehab jaringan irigasi untuk 3500 Hektar dan optimalisasi lahan seluas 750 Hektar, yang tersebar menjadi 45 titik di seluruh wilayah Kabupaten Pemalang. Pemerintah memberikan bantuan kegiatan dengan tujuan mendorong petani meningkatkan produksinya, sehingga berimbas pada peningkatan taraf hidup. Perlu diketahui pula bahwa mulai tahun ini ada kerjasama an-

tara Menteri Pertanian dan Panglima TNI, sehingga saat in setiap kegiatan kelompok tani ada unsur Babinsa yang akan mendukung didalamnya. Terpisah Kepala Dinas Pertanian dan Kehutanan Kabupaten Pemalang, Ir Supriantopo didampingi Kasi Tanaman Pangan, Ir Sukardi usai kegiatan menjelaskan bahwa gerakan perbaikan irigasi bertujuan untuk swasembada pangan. Dimana target untuk tahun 2015 di Kabupaten Pemalang untuk luas lahan tanam padi 83.646 Ribu Hektar dengan luas panen 74.699 dan produksi 414.275 ton. Sedangkan untuk jenis Jagung luas area tanam mencapai 8677 hektar dengan target luasan panen sebanyak 8659 dan produksi 44.655 ton, adapun untuk tanaman Kedelai masih sedikit yakni hanya 35 hektar dengan target panen 34 hektar dan produksi 39 ton. ■ obo-Tj

BATU PERTAMA : Bupati Pemalang, H Junaedi SH MM dan Kasdim 0711 Pemalang, Mayor Inf Supono meletakkan batu pertama program Gerakan Pencanangan Perbaikan Irigasi di Kabupaten Pemalang. ■ Foto : Probo Wirasto-Tj

Brebes Dirikan Monumen Juang 45 BREBES– Peringatan Hari Jadi Ke-337 Kabupaten Brebes ditandai peresmian Monumen Juang 45 yang berada di kompleks rumah dinas Wakil Bupati di Kota Baru, Kecamatan/Kabupaten Brebes, Senin (19/1). Bupati Brebes Idza Priyanti SE di selasela peresmian mengatakan, dibangunnya Monumen Juang ’45 sebagai wujud penghormatan atas jasa-jasa dan pengabdian para pendahulu atau pahlawan yang telah mendarmabaktikan untuk pembangunan di segala bidang kehidupan di Kabupaten Brebes pada khususnya. Hadir dalam peresemian Monumen Juang ’45 diantaranya Wabup Narjo dan Sekda Emastoni Ezam SH serta jajaran Forkompinda Kabupaten Brebes. Tampak pula jajaran Kepala SKPD se-Kabupaten Brebes.

Peresmian Monumen Juang ’45 juga ditandai dengan pelepasan balon ke udara dan pemotongan pita oleh mantan Bupati Brebes yang menjabat dari tahun 1994-1999, Syamsudin Sagiman. Selain itu, mantan pejabat yang juga sesepuh Kabupaten Brebes, Sudarmo juga menyampaikan riwayat perjalanan hingga bisa berdirinya Monumen Juang ’45. Pada hari yang sama, selain meresmikan Monumen Juang ’45, Bupati Idza Priyanti juga menandatangani prasasti tanda diresmikannya Taman Edukasi Satlantas di Kelurahan Gandasuli dan Taman Kartini Asri di Jalan RA Kartini, Saditan, Brebes. Di samping itu, bupati juga menghadiri rapat paripurna istimewa DPRD dalam rangka Hari Jadi Kabupaten Brebes ke -337 di gedung wakil rakyat setempat. ■ ero-Tj

MONUMEN JUANG 45 : Bupati Idza Priyanti SE didampingi Wabup Narjo dan jajaran Forkompinda menandatangani prasasti tanda diresmikannya Monumen Juang 45 Kabupaten Brebes. ■ Foto : Eko Saputro-Tj

MELAMAR BACAWABUP : Ketua DPC PPP Purbalingga Hj Nurul Hidayah supriyati resmi melamar Bacawabup melalui DPC PDIP. Didampingi keluarga dia menyerahkan berkas lamaran kepada petugas pendaftaran, Selasa (20/1). ■ Foto : Joko Santoso-Tj

Ketua PPP Mendaftar Bacawabup ke PDIP PURBALINGGA- Ketua Dewan Pimpinan Cabang Partai Persatuan Pembangunan (DPC PPP) Purbalingga Hj Nurul Hidayah Supriyati, Selasa (20/1) resmi mendaftarkan diri sebagai Bakal Calon Wakil Bupati (Bacawabup) Purbalingga untuk Pilkada 2015 melalui DPC PDIP. Dia datang didampingi kerabat dan fungsionaris DPC PPP untuk menyerahkan berkas lamaran. “Tekad saya sudah bulat untuk mendaftar-

kan diri sebagai Bacawabup melalui PDIP. Mohon dukungan dan saya akan mengikuti proses selanjutnya sesuai aturan yang ada di PDIP,” kata Nurul kepada wartawan. Sementara itu Sekretaris DPC PDIP Purbalingga HM Ichwan juga resmi mendaftar sebagai Bakal Calon Bupati (Bacabup). Anggota DPRD Jateng tersebut mengatakan siap bersaing dengan Bacabup lainnya untuk mendapatkan rekomen-

dasi. “Siapapun yang dapat rekomendasi harus didukung dan dimenangkan,’ lanjutnya. Sejumlah nama lain yang sudah mengambil formulir Bacabup yaitu Sukento Rido Marhaendrianto (bupati) dan Kris Hartoyo (anggota Depercab PDIP) hingga berita ini diturunkan belum mengembalikan formulir. Begitu pula Bacawabup Ambar Budi Yuwono dan Mulyadiyanto. ■ ST-Tj

Membunuh Karena Dituduh Mencuri MUNGKID- Tidak terima ketika dituduh mencuri, membuat Slamet Trisno alias Gotris (20), gelap mata. Warga Dusun Pongangan, Desa Ngargosoko, Kecamatan Kaliangkrik, Kabupaten Magelang, tega menghabisi nyawa Kirni (25), teman sedesa dan sama-sama menjadi perajang tembakau di gudang milik warga Dusun Tidar I Desa Candiretno, Kecamatan Secang. Perkara itu mulai diperiksa di Pengadilan Negeri (PN) Mungkid oleh manjelis hakim yang diketuai Ali Sobirin. Selama proses persidangan, terdakwa Gotris didampingi penasihat hukumnya, Agus Joko Setiono. Jaksa Penuntut Umum (JPU) Fitri Rachmawati meyebutkan kronologi insiden berdarah yang merenggut nyawa korban, 18 September 2014 lalu. Pukul 07.00, usai kerja lembur merajang tembakau semalaman, terdakwa bersama

korban dan teman kerja lainnya beristirahat di ruang depan gudang. Karena capek dan mengantuk, Gotris malah sempat tertidur sekitar dua jam. Sekitar pukul 09.45, terdakwa terbangun dan menuju kamar mandi. Namun dia urung masuk karena mendengar suara korban sedang berada di dalam. Kesempatan itu dimanfaatkan oleh Gotris untuk klarifikasi karena dituduh mencuri tembakau oleh korban. Saat itu Gotris bertanya kepada perempuan tadi, “Ngapa kok inyong rasane kaya dicurigai (Kenapa kok saya merasa seperti dicurigai, red)”. ■ Ditusuk Menanggapi pertanyaan itu, korban mengatakan tidak ada yang mencuriga karena tidak ada bukti. Mendengar jawaban yang tak memuaskan, terdakwa menjadi jengkel. Dia

mengambil congkong (seperti alat pengambil contoh beras dalam karung) dan menusukkannya beberapa kali ke perut, punggung dan beberapa bagian tubuh korban. “Melihat kejadian itu saksi Rochimin, rekan kerja terdakwa, yang segera mendekat dan merebut congkong dari tangan terdakwa,” kata Jaksa Fitri Rachmawati. Meski mengalami luka parah, namun Gotris masih dapat berlari ke jalan depan gudang dan menyetop seorang pengendara sepeda motor. Kepada pengendara sepeda motor, Gotris yang hanya tamat SD minta diantar menyerahkan diri ke Mapolsek Secang. Dalam perkara ini, terdakwa dijerat dengan dakwaan berlapis. Dakwaan kesatu, melanggar Pasal 338 KUHP dan dakwaan kedua, Pasal 351 ayat (3) KUHP. ■ TB-Tj


Rabu Kliwon, 21 Januari 2015

■ Diduga Salahgunakan BLM

Kades Jatiharjo Diperiksa Itwilkab kepala desa melakukan penggelapan dana BLM sebesar Rp 1,4 miliar. Dalam proses pemeriksaan, dikatakan Suprapto, pihaknya belum menemukan adanya unsur perbuatan pidana. Dari hasil pemeriksaan, yang bersangkutan mengakui bahwa pekerjaan fisik yang dibiayai dari BLM Adanya dugaan penyalahguna- tersebut, sebagian besar belum an BLM tersebut muncul setelah selesai dikerjakan. adanya laporan dari warga setempat. ■ Dilaporkan Perdes Disamping memeriksa kaSebagaimana diketahui, Kedes setempat BS, Itwilkab juga pala Desa Jatiharjo, Kecamatan lakukan pembinaan kepada Jatipuro, BS Senin telah dilayang bersangkutan. Pemerik- porkan ke Kejaksaan Negeri saan terus berlanjut. Itwilkab (Kejari) Karanganyar. Selain dimelakukan klarifikasi atas laporkan ke Kejaksaan, BS juga laporan warga yang menuding dilaporkan ke Inspektorat Ka-

KARANGANYAR- Pihak inspektorat Wilayah Kabupaten (Itwilkab) Karanganyar kini serius menangani dugaan penggelapan dana Bantuan Langsung Masyarakat (BLM) yang diduga disalahgunakan oleh BS, Kepala Desa Jatiharjo, Kecamatan Jatipuro. Untuk mengetahui kaus tersebut pihak Itwilkab lakukan pemeriksaan termasuk kepada sejumlah saksi yang mengetahui dana tersebut. Penyimpangan bantuan BLM sendiri mencapai Rp 1,4 miliar. ‘’Kini sedang kami tangani lebih dulu,” ujar Kepala Itwilkab Karanganyar, Suprapto kepada wartawan, kemarin.

bupaten, Kepolisian serta BPK Jawa Tengah. Namun hingga kini laporan tersebut belum mendapat tanggapan. Sunarno, salah satu perangkat Desa Jatiharjo mengatakan, kasus dugaan penyelewengan ini terpaksa dilaporkan, karena Budi Santoso, tidak memiliki itikad untuk mengembalikan dana bantuan kepada masyarakat dalam bentuk pembangunan infrastruktur. Menurut Sunarno bantuan langsung masyarakat (BLM) yang diduga diselewengkan oleh Kepala Desa, merupakan bantuan tahun 2013 dan tahun 2014, dengan total nilai mencapai Rp. 1,4 miliar.■ sut-Tj

DBHCHT Diusulkan Lebih Fleksibel KUDUS– Pemerintah Kabupaten Kudus mengusulkan agar pemanfaatan Dana Bagi Hasil Cukai Hasil Tembakau (DBHCHT) yang tiap tahun dialokasikan oleh pemerintah bisa digunakan secara lebih fleksibel. Pasalnya, ketatnya aturan yang berlaku saat ini membuat dana tersebut banyak tidak terserap. Hal tersebut sebagaimana disampaikan Kabag Perekonomian Setda Kudus, Dwi Agung Hartono, Selasa (20/1). Menurutnya, melalui surat, Bupati telah mengusulkan ke Kementerian Keuangan agar batasan-batasan penggunaan DBHCHT bisa lebih diperluas. ”Setiap tahun setidaknya ada 30 persen sampai 40 persen DBHCHT yang tidak terserap. Atas kondisi tersebut, Pemkab Kudus memang telah mengusulkan agar ketentuan DBHCHT bisa lebih diperlonggar,” katanya. Dikatakan, sesuai Peraturan Menteri Keuangan, penggunaan DBHCHT selama ini hanya dibatasi pada lima bidang yakni peningkatan kualitas bahan baku, pembinaan industri, pembinaan lingkungan sosial, sosialisasi ketentuan di bidang cukai dan pemberantasan barang cukai ilegal. Akibatnya, dana tersebut tidak bisa digunakan untuk kegiatan yang bersifat fisik seperti pembangunan jalan atau jembatan.■ tom-Tj

20 Pengemudi Angkutan Di Tes Urine

DITAMBAL : Jalan nasional yang menghubungkan Yogyakarta - Magelang, tepatnya di Jalan Pemuda Muntilan (depan Pasar Muntilan) banyak berlubang akibat truk pasir yang muatannya melebihi tonase. Kini lubang jalan itu ditutup dengan cara ditambal.■ Foto : Ali Subchi-Tj

PURBALINGGA- Sebanyak 20 orang pengemudi angkutan barang dan penumpang, diwajibkan mengikuti test urine. Test ini dilakukan oleh Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Purbalingga, saat digelar Operasi Gabungan di terminal bus Bukateja, Selasa (20/1). “Test urine ini dilakukan guna memastikan para pengemudi tidak dalam pengaruh narkoba. Dari 20 sample urine, dua diantaranya mengandung Benzodiasepin (BZO),” kata Petugas BNN Purbalingga, Awan Pratama. Operasi gabungan dilakukan oleh Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika (Dinhubkominfo) Purbalingga, Satlantas Polres Purbalingga, Satnarkoba Polres Purbalingga, Pengadilan Negeri, Kejaksaan Negeri, dan Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Purbalingga. Disampaikan kegiatan ini merupakan langkah antisipasi untuk menekan angka kecelakaan lalu lintas. Pasalnya pengaruh narkoba sangat berbahaya, terlebih bagi sopir angkutan penumpang maupun barang. ■ ST-Tj

Destinasi Wisata Jateng Naik 20% MUNGKID- Tingkat destinasi (kunjungan) wisatawan domestik maupun mancanegara ke Jateng dan DI Yogyakarta dalam tiga tahun terakhir meningkat sekitar 10-20 persen. Fakta itu merujuk data yang dimiliki oleh Sekretariat Bersama Java Promo. “Melihat data tersebut mem buktikan bahwa forum ini mempunyai kontribusi positip dan nyata dalam upaya me-

ningkatkan jumlah kunjungan wisatawan,” kata Bupati Zaenal Arifin, kemarin, saat pembukaan pertemuan Java Promo yang diikuti oleh 15 kabupaten/kota, bertempat di Hotel Plataran, Borobudur. Untuk skala nasional, lanjut Bupati, menurut World Economic Forum (WEF) dalam kurun waktu tiga tahun terakhir ini, posisi Indonesia mengalami peningkatan dibanding nega-

ra-negara lain di kawasan Asia Tenggara. Indonesia menempati posisi ketiga setelah Singapura dan Malaysia. Ketua Sekertariat Bersama Java Promo Sunartono, yang juga Sekda Kabupaten Sleman mengatakan, Java Promo tahun ini sudah memasuki tahun ke-12 yang merupakan hasil kesepakatan bersama Bupati Walikota anggotanya yang merupakan wadah birokrasi di bidang pro-

mosi pariwisata di Jateng- DIY. Disebutkan, pariwisata merupakan aset yang tidak akan pernah habis, bahkan ada aset yang sudah tependam beribu ribu tahun bisa menjadi aset pariwisata yang sangat luar biasa seperti candi Borobudur. Dalam pengembangan wisata di daerah belum diimbangi oleh pengembangan infrastruk tur seperti jalan, ketersediaan air dan lain sebagainya.■ TB-Tj

Polisi Razia Alat Tangkap Ikan SLAWI- Jajaran Satuan Reserse Kriminal dan Satuan Polisi Air Polres Tegal mulai gencar melakukan razia alat tangkap ikan nelayan, menyusul didapatnya surat edaran (SE) serta Peraturan Menteri Kelautan dan Perikanan/ Permen KP Nomor 2 Tahun 2015. Adapun salah satu sasaran operasi yakni di perairan Laut Jawa, Kabupaten Tegal yang akrab disebut wilayah Karang Jeruk. Pasalnya, lokasi tersebut merupakan kawasan observasi. Dimana pada kedalaman sekitar 25-30 meter banyak ditanam terumbu karang. Kasat Reskrim Polres Tegal, AKP Yusi Andi Sukmana menyebutkan, belum lama ini pi-

haknya melakukan patroli laut bersama Pol Air. Dalam patroli tersebut didapati banyaknya terumbu karang dan ekosistem laut yang rusak akibat alat tangkap nelayan jenis pukat. ‘’Kemungkinan besar ekosistem di Karang Jeruk rusak karena alat tangkap pukat harimau dan jaring arad,’‘ bebernya, Selasa (20/1). Selain gencar melakukan patroli laut, beberapa waktu lalu Jajaran Sat Reskrim dan Pol Air juga berhasil mengamankan enam warga yang kedapatan menggunakan jaring arad. Keenam warga bersama 23 alat tangkap diamankan. ■ M12-Tj

SAMPEL URINE : Sopir angkutan umum menyerahkan sampel urine kepada petugas Badan Narkotika Nasional (BNN) Purbalingga. 20 pengemudi melakukan tes urine di terminal Bukateja, Selasa (20/1).■ Foto : Joko Santoso-Tj

Temanggung Diharapkan Jadi Penyangga Pangan Nasional

DIAMANKAN : Sat Reskrim dan Pola Air Polres Tegal mengamankan Kapal Motor Dadi Kumpul 2 yang didapati menggunakan alat tangkap jaring jenis arad. ■ Foto : Haikal-Tj

TEMANGGUNG– Kabupaten Temanggung diharapkan bisa menjadi penyangga ketahanan pangan nasional dari target penambahan produksi beras nasional sebesar 11.250 juta ton. “Kabupaten Temanggung diharapkan dapat menyumbang sedikitnya 171.982 ton beras dari alokasi penambahan produksi beras di Jawa Tengah yang mencapai 1,5 juta ton,” kata Kepala Dinas Pertanian Perkebunan dan Kehutanan Kabupaten Temanggung, Mashrik, Selasa ( 20/1). Mashrik mengatakan, jumlah tersebut diasumsikan akan dapat memenuhi target dengan luas areal panen sebesar 27.784 hektar dengan produktifitas sebesar 6,19 ton per hektar. Untuk dapat memenuhi kebutuhan tersebut pihaknya mengupayakan percepatan swasembada pangan, antara lain padi, jagung, dan komoditas kedelai. “Tahun 2015 ini kami akan fokus kepada peningkatan komoditas padi dan jagung karena memang inilah potensi Temanggung. Namun, di tahun 2017 mendatang kedelai juga akan menjadi proiritas lain hasil pertanian,” katanya.■ ias-Tj

Cilacap Surplus Beras 349 Ribu Ton CILACAP– Sektor pertanian di Kabupaten Cilacap masih menjadi pendukung utama dalam penyediaan bahan pangan. Apalagi dengan luas lahan persawahan di Cilacap yang mencapai 64 ribu hektar menjadi potensi yang sangat besar bagi peningkatan produksi pertanian sekaligus untuk meningkatkan kesejahteraan petaninya. Dinas Pertanian dan Peternakan (Dispertanak) setempat mencatat data ketersediaan dan cadangan pangan Kabupaten Cilacap, hingga akhir 2014 produksi beras mencapai 810.310 ton. Dari produksi tersebut, Cilacap mampu mencapai surplus beras sebanyak 349.212 ton. Kini untuk optimalisasi pro-

duksi padi, Pemkab Cilacap melakukan pembenahan jaringan irigasi sebagai bagian penting dari keberhasilan usaha di bidang pertanian. “Sasaran produksi pertanian tahun 2015 di Kabupaten Cilacap adalah untuk komoditas padi sebesar 776.165 ton, komoditas jagung sebesar 20.883 ton dan sasaran produksi kedelai sebesar 4.010 ton” kata Bupati Cilacap Tato Suwarto Pamuji saat acara pencanangan gerakan perbaikan jaringan irigasi. Acara berlangsung di Desa Kuripan Kidul, Kecamatan Kesugihan, Selasa (20/1). Kegiatan ditandai dengan peletakan batu pertama yang dihadiri oleh para petani setempat

anggota Muspida dan para pejabat terkait di lingkungan Pemkab Cilacap. ■ Kerjasama TNI Sementara Camat Kesugihan, Bambang Wijoseno menyampaikan, lahan persawahan di Kecamatan Kesugihan luasnya mencapai 3.138 hektar. Dari jumlah tersebut, 102 hektar diantaranya berada di desa Kuripan Kidul. Dari luasan areal persawahan tersebut, penghasilan rata-rata gabah kering panen per hektarnya mencapai 6,05 ton. Sedang panjang saluran irigasi di Desa Kuripan Kidul mencapai 545 meter. Kerjasama dengan TNI di sektor pertanian dilakukan de-

ngan memberi ketrampilan kepada para Babinsa sehingga mampu memberikan penyuluhan kepada para petani, dalam meningkatkan produksi pertanian. Lainnya, Babinsa juga diharapkan dapat mengontrol secara langsung pendistribusian pupuk, pemberantas hama dan penanganan pasca panen.■ Ady-Tj

BATU IRIGASI : Bupati Tato Suwarto meletakkan batu pertama pencanangan program gerakan perbaikan jaringan irigasi di Desa Kuripan Kidul, Kesugihan.■ Foto : Ady Purwadi-Tj


Gerakan Nasional Perbaikan Irigasi

Rabu Kliwon, 21 Januari 2015

Perbankan dan Polres Tingkatkan Kerja Sama PEMALANG- Masih sering terjadinya kasus perampokan nasabah yang baru saja mengambil uang dalam jumlah besar dari bank, merupakan salah satu bukti masih rendahnya kesadaran, sebab sebenarnya pihak perbankan dan Kepolisian sudah menyediakan pelayanan pengawalan kepada nasabah yang membutuhkan. Pengawalan dilakukan begitu keluar dari bank hingga tempat tujuan. Sayangnya hingga saat ini hal tersebut belum banyak dimanfaatkan oleh nasabah yang baru saja mengambil uang di bank. “Kesadaran masih kurang karena adanya salah pengertian dari masyarakat bahwa untuk pengawalan harus membayar dengan uang dalam jumlah tertentu, padahal hal tersebut tidak benar,”jelas Kapolres Pemalang AKBP Dedi Wiratmo SIK usai penandatangan kerjasama dengan pihak perbankan di Kabupaten Pemalang dan Penggadaian, Selasa (20/1), di aula Mapolres. Yang tak kalah pentingnya adalah memberdayakan pengamanan swakarsa yang mereka miliki seperti satpam, yakni dengan secara rutin melakukan kontrol dan pelatihan, serta pemasanan circuit close television (cctv), yang akan mempunyai manfaat sangat penting manakala terjasi permasalah ataupun kasus-kasus kriminal. Perbankan yang melakukan penandatangan MoU dengan Polres adalah Bank Mandiri, BNI, BCA, BII, Bank Jateng, Bank Mega, CIMB Niaga, dan Perum Pegadaian. MoU bertujuan untuk mengoptimalkan pelayanan kepada masyarakat khususnya pengamanan dan pengawalan terhadap perbankan dan pegadaian. ■ obo-Tj

KAJEN- Dalam rangka pencanangan pembangunan jaringan irigasi tersier untuk mendukung swasembada pangan, sejumlah daerah di Jawa Tengah, secara serentak mencanangkan Gerakan Perbaikan Irigasi, Selasa (20/1) kemarin. Gerakan ini ber-

dasarkan imbauan Kementerian Pertanian, dalam rangka swasembada pangan padi, jagung, dan kedelai, agar dilaksanakan pencanangan gerakan perbaikan irigasi.■ haw-Tj

Pasar Klewer Sisi Timur Mulai Dioperasikan SOLO- Ratusan pedagang bersorak gembira manakala Walikota Surakarta FX Hadi Rudyatmo memasukkan anak kunci, untuk membuka pintu gerbang Pasar Klewer sisi Timur, Selasa (20/1). Penyebabnya para pedang diizinkan kembali berjualan, setelah sekitar 24 hari harus libur sehubungan kebaran Pasar Klewer sisi barat. Lebih dari itu, Pemkot Surakarta mene-

tapkan tidak akan memungut restribusi terhadap pedagang untuk sementara waktu. Walikota Surakarta, FX Ha-di Rudyatmo dalam sambu-tannya mengharapkan roda perekono-

mian dapat kembali bergerak, setelah mengalami kemandegan pascaterjadinya kebakaran Pasar Klewer sisi barat. Meski belum seluruh pedagang Pasar Klewer dapat menggelar usahanya, namun hendaknya para pedagang dapat menjaga kerukunan antar-sesama. ■ 850 Pedagang Sementara itu Kepala Dinas Pengelola Pasar (DPP) Kota Surakarta, Subagiyo dalam laporannya mengatakan sebe-

lum dilakukan pembukaan Pasar Klewer sisi timur telah dilakukan sejumlah perbaikan, diantaranya pengecekan instalasi listrik, pembuatan talang, aliran air serta pintu gerbang. Pasar setempat akan ditempati 850 pedagang, terdiri 546 pedagang kios, 43 pedagang renteng dan 261 pedagang pelataran. Sebelum Pasar Klewer sisi timur dioperasikan kembali, pedagang yang ada berjualan di sekitar keraton dan alun alun. ■ K2-Tj

MOU : Perwakilan perbankan di Kabupaten Pemalang menandatangani MoU dengan polres Pemalang terkait pengamanan di bank. ■ Foto : Probo Wirasto-Tj

As patah, Bus Seruduk Ruko BATANG- Bus lintas Sumatera-Jawa, PT Antar Lintas Sumatera (ALS), bernomor polisi BK 7651 DK, dikemudikan Nasution (55), warga Medan, Sumatera Utara, menabrak bangunan rumah toko (ruko) di jalur Pantura Batang, tepatnya di Desa Sambong, Kecamatan Kandeman, Selasa (20/1) kemarin. Tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan ini, namun seluruh penumpang bus dengan rute Medan Sumatera Utara-Probolinggo Jawa Timur ini terpaksa dialihkan ke armada lainnya. Uji (27), warga setempat, menuturkan, sekitar pukul 06.00, bus melaju dengan kecepatan cukup tinggi dari arah barat ke timur. Saat melintasi jembatan kecil di jalur itu, tiba-tiba bus nampak oleng dan meluncur ke kiri, hingga akhirnya baru berhenti setelah menabrak rumah toko di tepi jalan. “Saya kurang tahu apa sebabnya. Hanya bus tiba-tiba oleng dan menabrak ruko,” terang dia. Peristiwa kecelakaan tunggal ini sendiri, kini dalam penanganan petugas Unit Laka Satlantas Polres Batang. Namun, kecelakaan itu diduga akibat bus mengalami as patah, saat melintasi jalan yang berlubang. ■ haw-Tj

SERUDUK RUKO : Bus lintas Sumatera - Jawa menabrak ruko di jalur Pantura Batang di Desa Sambong, Kecamatan Kandeman, kemarin pagi. ■ Foto : Hadi Waluyo-Tj

Hujan Deras, Senderan Gedung SD Ambrol MUNGKID- Senderan saluran irigasi bangunan SDN Ngargoretno 1, Kecamatan Salaman, Kabupaten Magelang ambrol, akibat hujan deras yang mengguyur lereng perbukitan menoreh tersebut. Akibatnya, ruang kantor guru, dan beberapa bangunan sekolah serta rumah warga dalam kondisi terancam. “Selama dua hari, wilayah Perbukitan Menoreh diguyur hujan, menyebabkan Senderan irigasi ambrol,” warga Ngargoretno, Salaman, Matafahrul Latif (26), Selasa (20/1). Senderan irigasi yang ambrol, memanjang sekitar 5 meter pada ketinggian tebing 8 meter. “Rekahan tanah sebelumnya sudah ditambal tetapi tetap sajalongsor dan mengakibatkan irigasi ambrol,” jelasnya. Dengan kondisi ini, ruang kelas VI yang berada di dibawah jebolnya irigasi itu terancam. Selain ruang kelas, di bawah bangunan sekolah yang masuk Dusun Sumbersari, Desa Ngargoretno itu juga ada masjid Baitul Muttaqin dan satu rumah warga. Kepala SDN Ngargoretno 1 Susiati mengatakan, sekolah belum meliburkan siswa-siswanya. Kegiatan belajar mengajar hingga kemarin masihberjalan seperti biasanya. ■ ali-Tj

BUKA PASAR KLEWER : Walikota Surakarta FX Hadi Rudyatmo tengah membuka gembok pintu gerbang tanda dioperasikannya kembali Pasar Klewer sisi timur. ■ Foto : Bagus Adji W-Tj

Tarif Angkutan Mulai Turun KAJEN- Dengan turunnya harga BBM, tarif angkutan kota (angkota) dan angkutan pedesaan (angkudes) di Kabupaten Pekalongan mulai disesuaikan. Rata-rata tarif angkutan umum di Kabupaten Pekalongan turun Rp 1.000 dari tarif sebelumnya. Penyesuaian tarif pascaturunnya harga BBM ini disepakati dalam rapat gabungan antara Dinas Perhubungan, Komunikasi, dan Informatika, Organda, Polres Pekalongan, dan pihak terkait lainnya, bertempat di Aula Dinas Perhubungan, Komunikasi, dan Informatika Kabupaten Pekalongan, Selasa sore (20/1). Kabid Angkutan dan Jalan, Dinas Perhubungan, Komunikasi, dan Informatika Kabupaten Pekalongan, Wahyu Kuncoro mengatakan, berdasarkan Surat Edaran Menteri Perhu-

bungan Nomor 1 Tahun 2015 tentang Penyesuaian Tarif Angkutan Umum Kelas Ekonomi, besaran penurunan tarif minimal 5 persen dari tarif yang berlaku sebelumnya. Namun, untuk Kabupaten Pekalongan, tarif rata-rata turun Rp 1.000 dari tarif sebelumnya. “Begitu pemerintah mengumumkan BBM turun, sopir angkutan di sini secara otomatis sudah melakukan penyesuaian di lapangan,” ujar dia. Diterangkan, di Kabupaten Pekalongan ada sekitar 200-an unit armada angkutan umum yang beroperasi di 14 trayek yang ada. Diutarakan, tarif baru yang disepakati, di antaranya untuk trayek Bojong Kalipancur dari Rp 6 ribu menjadi Rp 5 ribu, Doro - Kedungwuni dari Rp 7 ribu menjadi Rp 6 ribu, Kedungwuni -

Rowocacing dari Rp 6 ribu menjadi Rp 5 ribu, dan Kedungwuni - Tangkil dari Rp 6 ribu menjadi Rp 5 ribu. Sedangkan, untuk trayek Kajen - Bojong dari Rp 5 ribu menjadi Rp 4 ribu, Kajen Wiradesa dari Rp 10 ribu menjadi Rp 8 ribu, WiradesaPekalongan dari Rp 5 ribu menjadi Rp 4 ribu, Kajen Kedungwuni dari Rp 6 ribu menjadi Rp 5 ribu, dan Kajen Kedungwuni - Pekalongan dari Rp 15 ribu menjadi Rp 10 ribu. ■ Bertahan Sementara itu di Wonogiri, meski harga BBM sudah turun, namun tarif angkutan umum belum turun. Ismiyanto, Kepala Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika (Dishubkominfo) Kabupaten Wonogiri, Selasa (20/1) menje-

laskan bahwa sampai saat ini pihaknya belum menerima surat dari manapun perihal revisi tarif angkutan. ‘’Kalau tarif tarif angkudes telah masuk dalam pembahasan di internal Dishubkominfo Wonogiri, karena kewenangan tersebut ada di tingkat kabupaten. Kalau BBM naik turun seperti ini kita yang dibawah yang jadi repot,’’ jelasnya. Sementara itu, menurut pantauan Wawasan, tarif angkutan di Wonogiri masih bertengger pada tarif yang ditentukan pemerintah pada bulan November 2014 lalu. Tarif bus Baturetno-Wonogiri misalnya. Kemarin, masih seharga Rp 7.000 hingga Rp 8.000 sekali jalan. Sedangkan Wonogiri-Solo, tarifnya berkisar Rp 9000 hingga Rp 10.000. ■ Haw/Pm-Tj

Polda Jateng Sita Alat Berat dan Truk Pasir MUNTILAN- Tim gabungan dari Polda Jateng, DPU ESDM Jateng dan BBSSOW Jateng, berhasil mengamankan satu unit alat berat dan satu truk yang digunakan untuk melakukan penambangan pasir di bantaran kali Pebelan, di Desa Menayu, Kecamatan Muntilan, Kabupaten Magelang. Kini barang bukti berupa alat berat dan truk diamankan di Polsek Muntilan. “Barang bukti berupa satu unit alat berat excavator dan truk pasir oleh tim dari Polda Jateng, dititipkan di Polsek Muntilan. Kami hanya mendapat titipan barang bukti,” kata Kapolsek Muntilan, AKP Gede Mahardika, Selasa (20/1). Kini alat berat dan truk milik Putranto, warga Somokerto, Kecamatan Salam, Magelang itu, diamankan di Polsek Muntilan sebagai barang bukti da-

lam perkara dugaan tindak pidana melakukan usaha pe-

nambangan tanpa Izin Usaha Penambangan (IUP), IPR atau

OPERASI : Jajaran Polda Jateng mengamankan alat berat dan truk saat melakukan penambangan di Desa Menayu, Kecamatan Muntilan, kabupaten magelang. Kini barang bukti diamankan di Polsek Muntilan.■ Foto : Ali Subchi-Tj

IPK yang terjadi di bantaran kali Pabelan, Kecamatan Muntilan, Magelang. Dalam surat penangkapan, Dit Reskrimsus Polda Jateng mengungkap kasus penambangan pasir ilegal dengan alat berat (excavator) di alur Kali Pabelan, Senin (19/1) malam. Kapolres Magelang, AKBP Rifki membenarkan penyitaan alat berat dan truk pasir. Alat berat yang disita merek Kobelco SK 200 warna hijau muda dan truk pasir warna merah dengan plat nomer AA 1794 DK. Alat berat tersebut tertangkap tangan sedang melakukan penambangan pasir secara ilegal di alur Kali Pabelan, masuk wilayah Dusun Bungo, Desa Menayu, Kecamatan Muntilan. “Kasus ini ditangani Polda Jawa Tengah,” jelas AKBP Rifki. ■ ali-Tj


25°C 32°C

Rabu Kliwon, 21 Januari 2015

23°C 32°C

25°C 32°C

25°C 32°C

25°C 32°C

23°C 30°C

Sumber : BMKG Jawa Tengah

Arena judi sabung ayam di Simongan ternyata sudah berjalan lima tahun. Omzetnya ratusan juta. Diduga kuat dibekingi oknum aparat dan sejumlah preman terkenal. Lokasinya berada di lahan kosong di kampung Srinidito RT 12 RW I Ngemplak Simongan Semarang. Untuk mengetahui seluk beluk judi adu ayam, Tim Koran Pagi Wawasan menurunkan laporannya.

n Judi Sabung Ayam Simongan Beroperasi 5 Tahun (1)

Masuk Rp 400.000, Arena Mirip Ring Tinju lanya yang diketahui bernama Yanto BK (ditahan di Polrestabes) didesain sebagai arena judi ayam yang sempurna, ada jam dinding, tempat air untuk membasuh ayam dan perlengkapan lainnya. Untuk arena di dalam yang digunakan untuk tempat adu ayam dibentuk seperti ring tinju. “ Cuma kalau ring tinju itu kan bentuknya kotak, kalau arena judi ayam di Simongan itu berbentuk melingkar. Saya

DILIHAT dari luar, arena judi ayam ini tak megah, hanya beratapkan seng, berdinding bambu anyaman yang dilapis dengan terpal. Oleh pengelo-

dulu sebelum digerebek sering lihat adu ayam di Simongan, masuknya tergantung bentuk karcis, yang paling murah warna merah bersimbol huruf C Rp 100.000, kuning B Rp 200.000 dan warna hijau huruf A Rp 400.000,’’ungkap Sutar (45) warga Simongan, Selasa (20/1) di sela-sela melihat pembongkaran arena judi ayam oleh Satpol PP Kota Semarang. Menurutnya, semakin har-

ganya tinggi, maka akan bisa menonton dari jarak dekat aduan ayam tersebut. ‘’Penontonnya model seperti menonton pertandingan tenis, menggunakan kursi dari besi,’’tambah Sutar. Arena yang digunakan untuk pertarungan ayam ini berbentuk bundar dengan diameter sekitar 6 meter. Keberadaanya membuat pro dan kontra warga sekitar. Ada sebagian warga yang setuju adanya arena judi

ayam dan ada warga yang tidak setuju dengan adanya arena perjudian tersebut. Hal ini dibenarkan oleh Ketua RT 12/ RW 1 Srinidito Baru, Ngemplak Simongan Purwanto. n Berjualan Makanan ‘’Judi sabung ayam sudah berjalan selama lima tahun. Warga sekitar sebagian memanfaatkan dengan berjualan makanan di sekitar arena judi dan sebagian remajanya men-

jadi petugas parkir,’’ungkap Purwanto. Praktik perjudian ini dilakukan setiap hari mulai pukul 07.00 WIB hingga pukul 22.00 WIB. Saat disinggung masalah seringya terjadi keributan di arena judi, Purwanto membantah keras. ‘’Kalau masalah keributan saya tidak pernah mendengar. Saya kira di arena judi tidak pernah ada keributan,’’tuturnya. Dalam praktik perjudian penonton bisa menduduki kursi yang mengelilingi area perjudian. Setelah melihat pertarungan, pengunjung biasanya

Bersambung ke hal 21 kol 1

RING TINJU: Arena yang digunakan judi didesain ring berbentuk bundar dengan dibungkus kain sofa. n Foto: SMnetwork/Zakki Amali-Ks

n Hari Ini Ambil Formulir di Sekretariat DPC PDIP

Hendi Kembali Nyalon Walikota

Supriyadi

BARUSARI- Ketua DPC PDIP Kota Semarang Hendrar Prihadi dipastikan akan mengambil formulir pendaftaran pendaftaran bakal calon walikota yang digelar partai berlambang kepala banteng moncong putih Rabu (20/1) hari ini. Dengan demikian sudah dipastikan Hendi panggilan akrabnya menyalonkan kembali Walikota Semarang.

Foto: Dok

SPA. Mereka kembali dan diperiksa ulang untuk keterangan tambahan. “Untuk pendalaman. Mereka sudah dipanggil sebelumnya. Di antaranya, Yeti dari Pemkot dan Endang Setiorini sebagai bendahara pengeluaran. Saksi Endang artinya sudah tiga kali kami periksa,” kata Arifin. Terkait penyidikannya, hari ini, Rabu (21/1) penyidik kembali mengagendakan pemeriksaan terhadap sejumlah saksi, khsususnya pihak sponsor. “Besok (hari inired), masih ada pemanggilan dari pihak sponsorship. Ada tiga saksi sponsor yang direncanakan dipanggil,” kata Kasipidsus mengatakan, sponsor diperiksa terkait bantuan yang diberikannya

Bersambung ke hal 21 kol 1

Bersambung ke hal 21 kol 1

SPOTLIGHT Kerusakan Jalan Inspeksi, PSDA Harus Tanggung Jawab Hidup

Diperiksa, Dua Sponsor SPA Mangkir KALIBANTENG - Dua sponsor penyelenggaraan program Semarang Pesona Asia (SPA) tahun 2007 yang dipanggil penyidik Kejari Semarang, mangkir dari pemanggilan, Selasa (20/1). Dua sponsor yang dipanggil yaitu PT Sango dan PT Kubota. “Untuk sponsor dari PT Sango hanya datang dari legalnya (kuasa hukum). Tapi tidak dimintai keterangan. Alasan ketidakhadirannya tidak tahu. Sementara dari PT Kuboto hari ini dipanggil tapi belum hadir,” kata Kepala Kejari Semarang, Asep Nana Mulyana kepada wartawan di kantornya, kemarin. Didampingi Kepala Seksi Tindak Pidana Khusus (Kasipidsus), Arifin Arsyad dikatakan, pada pemeriksaan kemarin, pihaknya kembali memeriksa dua saksi panitia

Hal itu disampaikan Sekretaris DPC PDIP Kota Semarang Supriyadi kepada Wawasan di Sekretariat DPC Jalan Barusari, Selasa (20/1). Menurutnya, Hendi yang juga Walikota Semarang tersebut baru akan mengambil formulir di hari terakhir pendaftaran. “Iya baru Rabu (21/1) besok (hari ini-red) setelah shalat Duhur di Masjid Baiturrahim di kawasan Barusari ini,” terangnya. Dengan kepastian pendaftaran tersebut, Hendi akan kembali nyalon walikota untuk periode 2016-2021. Disebut-sebut, incumbent ini calon paling kuat untuk kembali menduduki jabatannya ini usai duetnya

Wahid Nurmiyanto Foto: Dok

BALAIKOTA-Pemkot Semarang melalui Dinas PSDA ESDM harus segera melakukan perbaikan jalan inspeksi yang rusak karena dampak pengerukan Kali Semarang terlalu dalam dan menggunakan alat berat begu. Untuk itu, PSDA ESDM Kota Semarang harus bertanggungjawab dan melakukan

perbaikan. “Kami mengingatkan agar Pemkot Semarang wajib segera melakukan perbaikan jalan inspeksi yang rusak akibat pengerukan sedimentasi di sepanjang Kali Semarang menggunakan alat berat begu,” kata Wakil Ketua Komisi C DPRD Kota Semarang Wahid Nurmiyanto kepada Wawasan, Selasa (20/1). Dikatakan Wahid, jangan sampai terjadi, setelah pengerukan sedimentasi sungai di sepanjang Kali Semarang lalu pekerjaan ditinggal begitu saja. Padahal, kerusakan akibat pengerukan sedimentasi yang mengakibatkan jalan inspeksi dan bantaran sungai rusak memberikan kesan negatif terhadap masyarakat. Wahid berharap, pemkot dalam hal ini Dinas PSDA ESDM Kota Semarang, harus matang dalam perencanaan pekerjaan pengerukan

Sehat

MASYARAKAT memiliki hak hidup sehat dan tanpa menghirup udara dari pencemaran polusi udara dari cerobong yang diproduksi oleh perusahaan atau pabrik. Hak hidup Foto: Unggul Subagyo sehat dan jauh dari polusi udara ini harus dirasakan oleh masyarakat Kota Semarang khususnya, dan Jawa Tengah pada umumnya. Indriyaning Fitri yang akrab disapa mbak Ning, sebagai Eksekutif Daerah Walhi Jawa Tengah ini sangat peduli terhadap hajat hidup masyarakat agar dapat merasakan makna hidup sehat, tanpa menghirup poBersambung ke hal 21 kol 6

Bersambung ke hal 21 kol 3 Rabu, 21 Januari 2015

Kos Mewah Bertebaran, Perlu Ditarik Pajak Rumah kos mewah kini bertebaran, baik itu di lingkungan kampus maupun di jalan-jalan protokol di Kota Semarang. Pemkot diharapkan memiliki peraturan daerah (Perda) yang khusus mengatur mengenai retribusi pajak usaha kos. MARAKNYA kos mewah ini mendapat tanggapan dari anggota Komisi B DPRD Kota Semarang Ari Purbono. Menurutnya, selama ini Kota Semarang tidak memiliki aturan khusus terkait keberadaan rumah kos yang merupakan salah satu lahan bisnis. “Jika dikelola dengan baik dan ada aturan yang menaungi, ke-

beradaan retribusi rumah kos akan mampu menyumbang Pemasukan Asli Daerah (PAD) cukup tinggi,” terang Ari Purbono di Balaikota Selasa (20/1) Dijelaskan, di tahun 2006 lalu, ia pernah melakukan survei terkait keberadaan rumah kos di kota ini. Dari data yang diperoleh-

Bersambung ke hal 21 kol 3 KOS MEWAH : Kos mewah yang berada di Jalan Pawiyatan Luhur II di kawasan kampus Unika berfasilitaskan mewah pula, seperti adanya penjagaan satpam, kamera CCTV, dan parkir luas. n Foto: Harviyan-Ks.

04.15

11.51

15.15

18.08

19.20

Sumber: Kantor Wilayah Kementerian Agama Jawa Tengah.Ks


Rabu Kliwon, 21 Januari 2015

DPRD Bentuk Pansus 3 Raperda BALAIKOTA - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Semarang bergerak cepat di awal tahun dengan langsung membentuk panitia khusus (pansus) untuk membahas tiga Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) Kota Semarang. Menurut Ketua DPRD Kota Semarang Supriyadi, ketiga Raperda tersebut adalah perubahan atas Perda nomor 6 Tahun 1993 tentang Pengelolaan Lumpur Tinja Kota Semarang, Perda Nomor 4 Tahun 2008 tentang Penanggulangan Kemiskinan dan Perda nomor 2 Tahun 2012 tantang Retribusi Jasa Umum Kota Semarang. “Setelah membahas Penggantian Antar Waktu (PAW), Dewan akan membentuk panitia khusus (pansus) untuk membahas raperda ini,” terangnya kepada Wawasan di ruang

kerjanya, Selasa (20/1). Dijelaskan, pembahasan perubahan atas perda tersebut yang selama ini menjadi pekerjaan rumah dewan yang harus diselesaikan. Karena banyaknya raperda yang menjadi warisan periode sebelumnya. Sekurangnya ada 45 Raperda yang harus diselesaikan anggota DPRD Kota Semarang. Karenanya, pihaknya mengebut pembahasan ini sejak awal tahun sehingga di akhir tahun 2015, sudah ada beberapa Perda yang dapat disahkan.

“Raperda luncuran dari periode sebelumnya kan cukup banyak, jadi kami harus mengebut membahasnya agar di akhir masa jabatan DPRD nantinya, semua Raperda sudah terselesaikan,” tandasnya. ■ Limbah Tinja Sementara itu, Sekda Kota Semarang Adi Tri Hananto mengatakan, perubahan atas Perda Nomor 6 Tahun 1993 tentang pengolahan lumpur tinja Kota Semarang perlu dilakukan bersama-sama oleh Pemkot Semarang dan DPRD untuk menata sistem pengolaan limbah tinja. Karena untuk menjawab tantangan masyarakat kedepan yang makin besar. Adanya raperda ini diharapkan bisa memberikan pelayanan kepada masyarakat. Solusi dari pemerintah saat ini karena dalam

sehari limbah tinja yang dibuang di tempat pembuangan seluas 75 meter kubik. “Sementara ini limbah tinja masih tertampung dengan proses diendapkan lumpurnya dan lainnya disingkirkan. Tetapi untuk menjawab kebutuhan ke depan masyarakat tentu harus dibenahi. Seperti masih jauhnya pelayanan untuk masyarakat, seperti di daerah Gunungpati dan Mijen harus dipikirkan untuk mendekatkan pelayanan kepada masyarakat,” katanya. Terkait minimnya SDM yang bekerja di tempat pengolahan limbah harus diberdayakan disesuaikan dengan luasannya. “Harus kita hitung dulu perlu kajian. Kalau cukup dengan luasan itu hanya butuh satu orang maka kenapa harus dua orang,” ujarnya.■ Hid-Yn

Sepi, KA Kalijaga Ganti Rute SEKAYU - Keberadaan kereta komuter yang melayani wilayah Kedungsapur, hingga saat ini masih belum dimanfaatkan masyarakat secara maksimal. Hal ini terlihat, paska diluncurkan 28 September 2014 lalu kereta yang melintas di tiga wilayah yakni Weleri (Kabupaten Kendal), Kota Semarang dan finis di Stasiun Gubug Kabupaten Grobogan belum banyak diminati masyarakat. Alhasil, dari data manifes penumpang di PT Kereta Api Indonesia Daerah Operasional IV Semarang, okupansi penumpang perhari masih berada pada angka 40 persen. “Karena okupansi yang masih rendah, maka Daop IV melakukan evaluasi bahkan kemungkinan besar melakukan pengaturan ulang rute,” ungkap Manajer Humas PT KAI Daop IV Semarang Suprapto, dalam rilis yang dikirim ke Wawasan, Selasa (20/1). Langkah optimalisasi KA Kedungsepur, merubah rute, dan jadwal perjalanan menjadi pilihan untuk lebih memaksimalkan pelayanan. Dengan makin banyak yang terangkut, diharapkan pula lalu-lintas jalan raya bisa terkurangi. “Dampak positif yang didapatkan pendapatan PT KAI dari KA Kedungsepur bisa meningkat pula. Terhitung mulai 1 Februari 2015, rute KA Kedungsepur akan melayani rute dari Semarang Poncol (Kota Semarang) menuju Ngrombo (Kabupaten Grobogan),” ungkapnya. Dibanding rute lama yakni Weleri-Semarang Poncol-Gubug, dari arah barat perjalanan terpotong dua stasiun yakni Stasiun Jerakah dan Stasiun Weleri. Se-

NYAMAN : Kondisi kereta yang nyaman pada rangkaian KA Kedungsapur, menjadi salah satu terobosan pelayanan kereta oleh Daop IV Semarang. ■ Foto: Felek Wahyu

dang, di arah timur perjalanan lebih jauh hingga ke jantung Kabupaten Grobogan. “Dasar pertimbangan Daop IV Semarang sedang membidik potensi angkutan penumpang di wilayah Sedadi dan Ngrombo yang sangat potensial. Untuk wilayah Semarang Poncol menuju Weleri, sudah dilayani tujuh perjalanan kereta api yakni empat perjalanan KA Kaligung Mas Semarang Poncol-Tegal dan tiga perjalanan KA Kamandaka Semarang Tawang-Tegal-Purwokerto,” urainya.

■ Tiga Kali Dalam operasionalnya nanti, kereta akan melakukan tiga kali perjalanan yakni Pukul 06.15 WIB berangkat dari Semarang Poncol dan sampai Ngrombo pukul 07.38 WIB. Setelah menjalani pe-ngecekan sekitar 30 menit, kereta diberangkatkan kembali dari Stasiun Ngrombo pukul 08.00 WIB dan dijadwalkan sampai Semarang Polcol pukul 09.35 WIB. Kereta kembali melakukan perjalanan dari Poncol pukul 15.12 WIB dengan perjalanan sekitar 90 menit

sampai di Ngrombo pukul 16.35 WIB. “Untuk perjalanan paling sore yakni pemberangkatan pulu 17.25 WIB dari Stasiun Ngrombo dan finis di Stasiun Poncol pukul 18.49 WIB. Jadi kereta melakukan perjalanan empat kali atau dua kali pulang pergi,” tambahnya. Rangkaian KA Kedungsepur setiap pemberangkatan membawa empat gerbong dengan kapasitas 200 penumpang. “Adapun tarif yang digunakan selama masa promosi merupakan tarif plat sebesar Rp 15.000 / penumpang,” tambahnya. ■ lek-Yn

Ngesti Pandawa Rintis Jejaring dengan Pemkab Temanggung SEMARANG - Paguyuban Wayang Orang Ngesti Pandawa Semarang berbenah diri untuk meningkatkan kualitas pelestarian dan pengembangan wayang orang dengan meningkatkan jejaring kemitraan dengan pemerintah kabupaten/kota di Provinsi Jateng. Pengembangan budaya tradisional tersebut sekaligus mewujudkan misi ‘Berkepribadian Bidang Budaya’. Demikian dinyatakan Ir Agus Wariyanto SIP MM, Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan (Balitbang) Provinsi Jawa Tengah di sela-sela menyaksikan pentas wayang orang Ngesti Pandawa dengan cerita Dasagriwa atau Anoman Kembar di Gedung Ki Narto Sabdho, Kompleks Taman Budaya Raden Saleh (TBRS) Semarang yang didampingi oleh Kepala Subag Umum dan Kepegawaian Balitbang Provinsi Jateng Sumarno BA SIP, belum la-

ma ini. Hadir di antara para penonton setiap malam Minggu tersebut adalah Wakil Bupati Temanggung, Irawan Prasetyadi SSi bersama istri Rph Listyarini. Saat di atas panggung dalam pesannya Wakil Bupati Temanggung sangat bangga dan memberikan apresiasi yang tinggi kepada Paguyuban Wayang Orang Ngesti Pandawa Semarang karena tetap semangat dengan berbagai kreativitasnya terus pentas setiap malam Minggu untuk menghibur masyarakat di Kota Lumpia Semarang dan sekitarnya. ■ Penjelmaan Anoman ‘’Pemerintah Kabupaten Temanggung berkeinginan untuk bekerja sama kemitraan dalam mengembangkan kesenian/ budaya lokal yang ada di Temanggung agar lebih sinergis dan inovatif dalam mendukung program

GARA-GARA : Adegan ‘Gara-gara’ bersama Punokawan di pentas Wayang Orang Ngesti Pandowo Semarang dengan cerita Dasagriwa di Gedung Ki Narto Sabdho, Taman Budaya Raden Saleh (TBRS), Semarang, baru-baru ini.■ Foto: Dok

pembangunan di daerah,’‘ kata Irawan. Sementara itu Listyarini, istri Wakil Bupati Temanggung didaulat para Punokawan (Semar, Gareng, Petruk dan Bagong) untuk dapat menyumbangkan sebuah tembang karangan maestro Ki Narto Sabdho yang sangat terkenal yaitu berjudul ‘Prau Layar’. Lakon Dasargriwa pada dasarnya menceriterakan bahwa Dasagriwa sebagai penjelmaan dari Anoman berkehendak menaklukkan Prabu Yudhistira dari Negeri Amarta, Prabu Kresna dari Negeri Dwarawati, dan Prabu Baladewa dari Negeri Mandura. Pada akhir cerita, ternyata muncul seorang ksatria yang rupawan dari Guwa Windu bernama Bambang Purwoganti yang ingin mencari bapaknya yang selama ini belum pernah ketemu, yaitu bernama Anoman. Ketika berkunjung ke Negeri Amarta, dinasihati oleh Prabu Bathara Kresna bahwa Bambang Purwoganti dapat bertemu dengan orang tuanya, yaitu Anoman, namun persyaratannya harus dapat mengalahkan Dasagriwa yang saat ini sedang mengancam untuk menaklukkan para Pandawa. Bambang Purwoganti bisa mengalahkan Dasagriwa namun harus berganti rupa menjadi kera putih. Akhirnya, terjadilah peperangan yang ra-

mai antara Dasagriwa dengan Bambang Purwoganti, dan Dasagriwa berubah wujud sejati menjadi Anoman. Kedua kera putih yang sedang perang adu kesaktian tersebut, kemudian dipisah oleh Bethara Naradha, yang menyebutkan bahwa Bambang Purwoganti itu sesungguhnya adalah darah dagingnya atau anaknya Anoman sendiri yaitu ketika Anoman menjadi Duta ke Negeri Alengka Diraja, dan di tengah perjalanan bertemu dengan Dewi Sayempraba (yang tidak lain dipersunting oleh Anoman) kemudian melahirkan Bambang Purwoganti. Itulah sebabnya, tam-

bah Agus Wariyanto, melalui pelestarian dan pengembangan wayang orang sebagai salah satu ekspresi budaya lokal mengandung pesan dan makna filosofi yang adi luhung. Yaitu, dalam lakon Dasagriwa tersebut memberikan tuntunan bahwa untuk mencapai suatu cita-cita mencari orang tuanya Bambang Purwoganti harus mempunyai tekad yang kuat, karena di perjalanan menghadapi berbagai cobaan dan masalah. Namun, jika dihadapi dengan kesabaran dan usaha yang gigih, akhirnya citacita tersebut akan dapat dicapai dengan baik. ■ sr-Yn


Rabu Kliwon, 21 Januari 2015

■ Korupsi Dana Hibah Pemkot

Pengurus KONI Semarang Tersangka KALIBANTENG - Seorang pengurus Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Semarang berinisial DAS, menjadi tersangka atas kasus dugaan korupsi dana hibah Pemkot Semarang tahun 2012/ 2013. Penetapa tersangka dilakukan penyidik Kejari Semarang yang menangani penyelidikannya, pertengahan Januari lalu. Kepala Kejari Semarang, Asep Nana Mulyanan kepada wartawan mengungkapkan, peningkatan status penyelidikan ke penyidikan dilakukan sesuai Sprindik nomor 92/O.3.10/ Fd.1 / 01/ 2015 tertanggal 12 Januari 2015. “Kejari Semarang telah menerbitkan Sprindik nomor 92/O.3.10/ Fd.1 / 01/ 2015 tertanggal 12 Januari 2015. Kaitan dugaan penyimpangan penggunaan dana hibah oleh KONI Kota Semarang tahun anggaran 2012/ 2013. Dicantumkan dengan nama tersangka DAS. Pengurus KONI Kota Semarang,” kata Asep didampingi Kepala Seksi Tindak Pidana Khusus (Kasipidsus), Arifin Arsyad, Selasa (20/1). Atas penetapannya, penyidik menjerat tersangka DAS dengan Pasal 2 ayat 1 UU nomor 31/ 1999 sebagaimana diubah UU nomor 20/ 2001 tentang pemberantasan tindak pidana korupsi juncto Pasal 3. Penyidik menyatakan belum bisa menaksir terkait nilai kerugian negara yang muncul atas perkara tersebut. “Kerugian belum. Pastinya ini terkait penyimpangan dana hibah,” kata Arifin menambahkan. Asep mengatakan belum memanggil dan memeriksa tersangka DAS. Kendati begitu, penyidik sudah memanggil dan memeriksa sejumlah saksi, yakni dari Dinas Pemuda dan Olahraga (Dinpora) dan Dinas Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (DPKAD) Kota Semarang. “Pemeriksaan saksi-saksi sudah. Lebih dari 10 saksi sudah kami periksa. Seperti dari Dinspora, selaku pengeluar dana dan bagian pencairan di DPKAD,” imbuh Kasipidsus. Penyidik menyatakan belum memeriksa dan menahan tersangka karena masih menunggu kajian selanjutnya. “Belum. Kasus ini awalnya dari penyelidikan. Dari situ berdasarkan hasil pelaksanaan penyelidikan dan kesimpulan tim, serta hasil gelar perkara dengan BPKP. Ini dapat ditingkatkan ke penyidikan. Penyimpangan yang bersumber dari dana hibah dari Pemkot. Atas penggunaanya diduga terjadi penyimpangan yang berpotensi merugikan kerugian negara,” katanya.■ rdi-Yn

■ Korupsi Pengadaan CBS Bank Jateng

■ Hari

Ini Tim Jolotundo Temui Menag

P2T Dituntut Minta Maaf

SAMBIREJO – Tm Jolotundo, Rabu (21/1) pagi hari ini terbang ke Jakarta menemui Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin, untuk mendapatkan rekomendasi pelepasan aset berupa tanah wakaf seluas 1.756 m2 yang terkena proyek pembangunan jalan tembus Jalan Kartini - Jalan Gajah Raya di Jolotundo, Kelurahan Sambirejo, Kecamatan Gayamsari. Tim Jolotundo yang terdiri atas Kepala Kanwil Kemenag Jateng Drs H Ahmadi MAg, disertai Kepala Kankemenag Kota Semarang Drs HM Habib MM selaku Ketua Badan Kesejahteraan Masjid (BKM) Kota Semarang, Kepala BPN Kota Semarang Ir Jonatan, KH Hanief Ismail Lc dan Ir KH Khammad Maksum mewakili Masjid Agung Semarang (MAS), perwakilan dari Masjid Agung Jawa Tengah (MAJT) dan unsur Majelis Ulama Indonesia (MUI) Jateng. Semula, tim dijadwalkan selain bertemu dengan Menag Lukman Hakim Saifuddin juga menemui mantan Menag H Maftuh Basyuni yang kini menjadi Ketua Umum Badan Wakaf Indonesia (BWI). Namun kemarin, Maftuh terbang ke Mekkah untuk menunaikan ibadah umroh. ‘’Tidak masalah, besok

(hari ini,red) kami akan bertemu Menag dulu, nanti bertemu Ketua Umum BWI setelah beliau pulang dari umroh,’’ kata Gus Hammad. Selasa kemarin, seluruh persyaratan untuk memproses pembayaran ganti rugi tanah wakaf bandha masjid yang terkena proyek Jalan Jolotundo telah selesai. Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Semarang Drs HM Habib MA selaku Ketua BKM Kota telah mengirim surat pergantian nadzir. Dalam surat nomor Kd.11. 33/6/BA.03.2/578/2015 tanggal 19 Januari 2015 berisi perubahan susunan nadzir Sertifikat Wakaf No.2 di Kelurahan Sambirejo, Kecamatan Gayamsari, Kota Semarang. ‘’Mudah-mudahan besok ke Jakarta clear beres sehingga Kamis atau Jumat proses ganti

rugi tanah wakaf bisa diselesaikan,’’ kata Gus Hammad. Sementara itu, Pengurus Masjid Agung Semarang (MAS) KH Azim Wasyik dan Sekretaris Umat Islam Peduli Tanah Wakaf Bandha Masjid Agung Kauman Semarang H Muhaimin SSos menuntut Panitia Pembebasan Tanah (P2T) Jalan Jolotundo meminta maaf secara terbuka kepada umat Islam di Kota Semarang. ■ Ganti Rugi Kabag Humas Pemkot Semarang Achyani kepada wartawan mengatakan, Pemkot Semarang membantah ingkar janji dengan tak membayar ganti rugi pembebasan tanah wakaf yang terkena proyek Jalan Jolotundo sesuai waktu yang telah disepakati. Apa yang disampaikan oleh umat Islam Peduli Tanah Wakaf Bandha Masjid Agung Semarang dinilai tidak benar. Anggaran untuk ganti rugi, kata Achyani telah disiapkan oleh Pemkot dan akan dibayarkan kepada yang berhak dengan tetap berpedoman kepada aturan perundangundangan. “Dan kami akan patuhi apa yang menjadi ketentuan tersebut,” tegasnya. Proses pembayaran ganti rugi senilai Rp 4,2 milliar untuk tanah bengkok seluas 1.756 m2 yang terkena proyek, saat ini masih

terhambat karena nadzir yang sesuai aturan sebagai pihak yang berhak menerima ganti rugi masih diperbarui dengan SK Ketua Badan Wakaf Indonesia (BWI) Jateng. Muhaimin menegaskan, seandainya sejak awal Panitia Pembebasan Tanah (P2T) Jalan Jolotundo yang diketuai Sekda Kota Adi Tri Hananto memakai aturan pasti tidak terjadi keributan kasus ganti rugi seperti sekarang. ‘’Masjid Agung Semarang jauh-jauh hari sudah mengingatkan melalui surat perihal tanah wakaf yang terkena proyek Jalan Jolotundo. Kami juga sudah minta pengukuran kepada Bina Marga. Tetapi semua diabaikan. Kami baru dipanggil ke Pemkot pada 30 Desember 2014 atau H-1 batas terakhir penutupan pembayaran,’’ tegas Muhaimin. Seperti diketahui, pembangunan proyek Jalan Jolotundo yang menghubungkan Jalan KartiniJalan Gajah menyisakan masalah. Tanah wakaf bandha Masjid Agung Semarang yang terkena proyek jalan seluas 1.756 m2 belum mendapat ganti rugi. Dengan ganti rugi per meter Rp 2,4 juta, seharusnya MAS mendapat ganti rugi sebesar Rp 4,2 miliar lebih. ■ bgy-Yn

Lelang Panitia Pengadaan Tak Wajar MANYARAN - Lelang pengadaan aplikasi software inti perbankan Core Bangking System (CBS) pada Bank Jateng tahun 2006 diketahui tak sesuai prosedur dan tak wajar. Hal itu diungkapkan, Setiobudi Arijanto, Direktur Pengembangan Strategi dan Kebijakan Pengadaan Umum pada LKPP RI saat menjadi saksi ahli pada sidang lanjutan pemeriksaan perkara korupsi CBS di Pengadilan Tipikor Semarang, Selasa (20/1). “Proses lelang melanggar prosedur dan mestinya tidak lulus. Kriteria penilian tak jelas. Panitia mengubah harga penawaran salah satu peserta. Dokumen penawaran lelang tidak jelas, dari perencanaan spesifikasi. Kalau benar dapat konsultan yang benar,” kata kepada wartawan usai sidang yang dipimpin majelis hakim yang diketuai Gatot Susanto kemarin. Sementara disinggung soal nilai Harga Perkiraan Sementara (HPS) yang dibuat dengan sistem range Rp 17 miliar - Rp 62 miliar, saksi menyebut hal itu tidak wajar. Penentuan HPS dengan sistem range menjadikan peluang terjadinya manipulasi penawaran. “Sebenarnya tidak apa-apa. Tapi kalau ketinggian dari awal. Peluang untuk diatur (rekayasa) menjadi besar. Itu aneh dan membingungkan. Yang dipakai yang atas atau bawah. Itu nggak lazim,” kata saksi yang diperiksa atas terdakwa Susanto Wedi, mantan Pimpinan Cabang Utama Bank Jateng. Dalam sidang saksi mengatakan, terhadap lelang yang melanggar prosedur, menjadi proses pengadaan tidak sah. Menurutnya, tindakan inprosedural atas pemenangan lelang terhadap pihak tertentu cenderung korupsi. “Dalam hal ini pihak yang paling diuntungkan adalah pemenang. Harusnya diputus tapi ini tidak diputus,” kata dia. Dikonfirmasi mengenai hal itu, tim kuasa hukum terdakwa Susanto Wedi membantah kliennya melakukan pelanggaran atas lelang pengadaan. Menurutnya, tidak ada ketentuan yang dilanggar terdakwa yang saat kasus terjadi sebagai sekretaris panitia lelang. ■ rdi-Yn

JALAN JOLOTUNDO : Proyek jalan tembus Jembatan Kartini - Jalan Gajah menuju ke MAJT masih menyisakan masalah terkait ganti rugi tanah wakaf Masjid Agung Semarang. ■ Foto : dok

Cabuli Anak Kandung, Setiabudi Dituntut 14,5 Tahun KRAPYAK - Jaksa Penuntut Umum (JPU) menuntut hukuman pidana penjara selama 14,5 tahun terhadap Setiabudi Purwatan (57), warga Jalan Truntum Raya, Tlogosari, seorang pengusaha springbed di Semarang. Terdakwa perkara dugaan pencabulan terhadap anak kandungnya sendiri, Ks (16), jebolan siswa SMA swasta di Semarang itu juga dituntut membayar denda Rp 200 juta setara enam bulan kurungan. Tuntutan terhadap terdakwa

pencabulan sejak kelas 5 SD hingga kelas 1 SMA itu disampaikan JPU Andika Rizkianto pada sidang, Selasa (20/1). “Sidang tuntutannya tadi (kemarin- red). Dituntut selama 14 tahun dan enam bulan penjara. Kami juga menuntut terdakwa membayar denda Rp 200 juta subsidair enam bulan, denda ini dikenakan karena memang ada dalam Undang-Undang Perlindungan Anak,” kata jaksa Andika usai pelaksanaan sidang yang digelar

tertutup. JPU menyatakan terdakwa melanggar pasal 81 ayat 1 Undang-Undang (UU) Nomor 23/ 2002 tentang Perlindungan Anak junto pasal 64 KUHP. Tuntutan JPU didasarkan pertimbangan, memberatkan pencabulan terhadap anak kandungnya sendiri secara berlanjut. Hasil visum juga ada luka robek pada selaput dara Ks. Sementara hal meringankannya terdakwa belum pernah dihukum dan mengakui

perbuatannya. Atas tuntutan itu, terdakwa dalam sidang dipimpim Ketua Majelis Hakim Avia Uchriana akan mengajukan pembelaan. Diketahui sebelumnya, terdakwa Setiabudi sempat membantah adanya tindakan cabul. Namun hal itu tak bisa dibantah terdakwa, saat rekaman “closedcircuit television (CCTV) yang merekam aksi bejatnya ditunjukkan dalam persidangan.■ rdi-Yn

■ Walikota Dukung Pasar Semawis

Disiapkan Sarana Tambahan BALAIKOTA - Perayaan Pasar Imlek Semawis (PIS) tahun ini akan digelar secara istimewa karena merupakan sio penutup yaitu tahun kambing. Hal itu disampaikan Ketua Panitia PIS Haryanto Halim saat beraudiensi dengan Walikota Semarang Hendrar Prihadi dan Sekda Adi Tri Hananto di Balaikota, Selasa (20/1). Menurutnya, pelaksanaan pertama Pasar Sewawis yaitu tahun kera dan yang ke-12 ini jatuh pada tahun kambing. “Akan ada bentuk srawung warga Pecinan dalam memeriahkan imlek ini. Di antaranya akan ada lomba menghias rumah/tempat usaha di seluruh Pecinan, kegiatan warga Pecinan dalam melaksanakan program pemerintah dan lain-lain,” urainya. Dijelaskan, warga yang datang ke PIS akan disuguhkan atraksi kesenian-kesenian asal Cina dan peranakannya. Seperti wayang potehi, Gambang Semarang, jipin/rebana, Twa Kok Djwee, Barongsai, permainan toya/wushu, permainan

tambur, tarian akrobatik, dolanan anak-anak dan orkes keroncong. “PIS tahun ini bertemakan Sekaci Melangkah Besama artinya kurang lebih tepat 12 tahun

melangkah bersama dengan spirit kebersamaan, akan digelar dalam dua bentuk yakni Bazar pada tanggal 14-16 Februari dan panggung terbuka 14-17 hari Februari di sepa-

AUDIENSI PIS : Sejumlah panitia PIS dipimpin Haryanto Halim saat beraudiensi dengan Walikota Hendrar Prihadi terkait pelaksanaan even tersebut Februari mendatang. ■ Foto : Nurul Wakhid

njang Lorong Gang Pinggir dan Srawung. Selain itu mengambil tempat di klenteng-klenteng di Pecinan seperti Ling Hok Bio, Kwee Lak Kwa, dan See Ho Kiong untuk acara-acara kesenian,” tukasnya. Menanggapi hal ini, Walikota mengaku sangat mengapresiasi dan akan mendukung salah satu event budaya Kota Semarang ini. Menurutnya Pasar Imlek Semawis ini merupakan simbol mengenai kekerabatan warga Kota Semarang dari berbagai etnis. “Untuk itu saya berharap acara di tahun ke 12 ini harus lebih baik, lebih meriah dari tahun-tahun sebelumnya,” ujarnya. Pihaknya berharap dari interaksi antara budaya Tionghoa dan Jawa ini dapat memunculkan suatu perpaduan yang baru dan segar serta dapat menjadi ciri khas Kota Semarang. Seperti lumpia, lontong cap gomeh, serta gambang Semarang yang merupakan percampuran antara dua budaya Jawa dan Tionghoa.■ Hid-Yn


Rabu Kliwon, 21 Januari 2015

Unnes Beri Teladan Demokrasi SEKARAN - Berkat peranannya dalam memberikan pendidikan demokrasi pada pemilih pemula, Universitas Negeri Semarang (Unnes) mendapat penghargaan pendidikan demokrasi dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Semarang. “Unnes sebagai institusi pendidikan, berkewajiban untuk ikut serta mensukseskan jalannya pemilihan umum. Salah satunya berkomitmen untuk mendukung dan berkontribusi dalam pendidikan politik bagi warga masyarakat, termasuk bagi pemilih pemula,” papar Rektor Unnes Prof Dr Fathur Rokhman MHum, di sela menerima kunjungan KPU Kota Semarang di Rektor Kampus Unnes Sekaran, Senin (19/1). Lebih lanjut dirinya memaparkan, keberadaan pemilih pemula ini sangat penting bagi regenerasi kehidupan berpolitik di Indonesia, sebab jika pemilih pemula ini tidak dibina dan diedukasi sejak dini dikhawatirkan tidak akan menggunakan hak suara mereka. Menurutnya, indikasi pemilu yang sukses, salah satunya adalah partisipasi warga masyarakat yang meningkat. Dalam kesempatan tersebut, Fathur mencontohkan salah satu edukasi tentang Pemilu, yakni lewat pelaksanaan Pemilihan Umum Raya (Pemira) untuk memilih Presiden Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) dan Dewan Perwakilan Mahasiswa, yang digelar setiap tahun. “Selain mengajak para mahasiswa untuk memberikan hak

suaranya. Pelaksaan Pemira ini juga bisa berjalan efisien, ringkas dan tidak membutuhkan biaya besar karena dilakukan secara on-

line. Jadi tidak perlu cetak kartu pemilih atau pun surat suara. Perhitungannya pun bisa lebih cepat dibanding cara manual,” tandasnya. ■ Partisipasi Ketua KPU Kota Semarang Henry Wahyono, mengungkapkan berkat kerja sama, peranan, dan partisipasi dari Unnes, KPU Kota Semarang bisa mendapatkan penghargaan dari KPU Pusat, sebagai KPU Kabupaten/Kota

berprestasi tingkat nasional, kategori kreasi sosialisasi dan partisipasi Pemilu dalam penyelenggaraan Pemilu 2014. “Kami memberikan penghargaan kepada Unnes atas peran sertanya sebagai kampus yang peduli dan berperan dalam pelaksanaan program pendidikan demokrasi untuk pemilih pemula, “ imbuh Henry, yang hadir bersama seluruh Komisioner KPU Kota Semarang. ■ rix-rth

MENERIMA - Rektor Unnes Prof Dr Fathur Rokhman MHum mewakili Unnes menerima piagam penghargaan pendidikan demokrasi dari Ketua KPU Kota Semarang Henry Wahyono di Rektorat Kampus Unnes Sekaran, Senin (19/1). ■ Foto : Arixc Ardana-rth

Udinus –Bank Jateng Perkuat Kerja Sama SEKAYU - Untuk mengoptimalkan peran masing-masing institusi,Universitas Dian Nuswantoro (Udinus) dan Bank Jateng perkuat kerja sama. Di antaranya diwujudkan dalam Praktek Kerja Lapangan (PKL), Kuliah Kerja Lapangan (KKL), penelitian dan pengabdian masyarakat serta berbagai hal yang terkait dengan dunia pendidikan. Rektor Udinus Dr Ir Edi Noersasongko MKom mengungkap-

kan, kerja sama lembaga pendidikan dan perbankan tersebut merupakan sinergi yang mampu memberi manfaat bagi masingmasing lembaga. Terlebih keduanya juga memiliki keunggulan dan karakter yang dibutuhkan masyarakat. “Bank Jateng ini merupakan perusahaan perbankan yang sudah diakui oleh berbagai level. Maka sangatlah tepat jika kerja sama ini diperkuat dengan opti-

malisasi melalui kegiatan PKL, KKP, dan tri dharma perguruan tinggi yang lebih baik lagi.,” paparnya di sela penandatanganan kerja sama Udinus-Bank Jateng di kantor Bank Jateng Jalan Pemuda, Senin (19/1). Lebih lanjut, dirinya mengungkapkan, Udinus sebagai institusi pendidikan sudah selayaknya mendapatkan berbagai sarana maupun prasarana dalam rangka meningkatkan kuali-

KERJA SAMA - Rektor Udinus Dr Ir Edi Noersasongko Mkom berjabat tangan dengan Direktur Utama Bank Jateng Supriyatno, seusai penandatanganan kerjasama Udinus-Bank Jateng di kantor Bank Jateng Jl. Pemuda, Senin (19/1). ■ Foto : Arixc Ardana-rth

tas pendidikan. Sementara, Bank Jateng sebagai sebuah lembaga perbankan terbesar di Jawa Tengah menggandeng lembaga pendidikan dalam rangka penguatan sumber daya dan program yang dijalankan. ■ Bangga Sementara itu, Direktur Utama Bank Jateng Supriyatno mengaku sangat bangga bisa bekerja sama dengan institusi pendidikan seperti Udinus. Pasalnya, Udinus merupakan perguruan tinggi yang sangat besar khususnya di Jawa Tengah ini sehingga bagian yang tidak terpisahkan dari bank Jateng. “Sebuah kebanggaan bagi kami bisa bekerja sama dengan Udinus. Kita berharap kerja sama ini semakin memberi motivasi bagi kami dan jajaran yang ada untuk terus bekerja lebih baik dan memberikan kontribusi yang besar bagi masyarakat,” ujar Suprayitno. Ia menambahkan, selama ini kerja sama sudah terbangun sejak lama dengan Udinus bahkan semenjak Udinus masih dalam bentuk IMKA pada tahun 1980-an. “Kita juga mengapresiasi mahasiswa Udinus yang menempuh PKL/KKL, keberadaan mereka dapat membantu tugas-tugas di lingkungan Bank Jateng.Dengan kerja sama ini mari kita bangun bersama-sama untuk mewujudkan sumber daya yang berkualitas,” pungkasnya. ■ Rix-rth

SMU Terang Bangsa Juarai Pop Mie Basketball TELOGOSARI – Ajang kompetisi bola basket antar SMU dan sederajat yang dihelat di GOR Sahabat Kota Semarang dimenangkan tim SMU Terang Bangsa. Melalui siaran persnya kepada Wawasan, Selasa (20/1) Branch Manager PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk, Devie Permana mengatakan, ajang kompetisi bola basket digelar secara nasional di enam kota besar di Indonesia, yaitu Medan, Jakarta, Bandung, Semarang, Surabaya, dan Makasar. Kegiatan bertemakan POP MIE IntstaHits Basketball telah digelar 16-18 Januari 2014 untuk tingkat regional. ‘’Babak final akan dihelat di Jakarta, dan tim yang menang di tingkat regional ini akan bertarung di Jakarta untuk memperebutkan tiket nonton NBA Summer League 2015 di Las Vegas Amerika,” katanya. Ditambahkan, kompetisi tersebut menggunakan sistem gugur. Pada setiap kota regional akan bertanding 16 tim dan pemenangnya akan menjadi wakil kota tersebut di babak grand final di Jakarta pada 13-15 Februari 2015.

“SMU Terang Bangsa akan maju ke tingkat nasional. Sebelumnya, tim SMU Terang Bangsa ini berhasil mengalahkan SMU Tri Tunggal dengan Skor 64 - 51, untuk perebutan juara 3, SMU 14 yang mengalahkan SMU Theresiana dengan skor 45 – 26,” imbuhnya.

Dijelaskan, juara 1 tiket ke Grand Final di Jakarta dengan segala akomodasi ditanggung oleh Indofood untuk merebutkah hadiah Utama Nonton NBA Summer League 2015 ke Las Vegas. Adapun untuk juara 2 mendapatkan uang pembinaan Rp 3 juta, juara 3 Rp 2 juta, dan juara 4 Rp 1 juta.

Sementara itu, Katagori Best Talent (Cheerleadance) juara pertama dimenangkan SMU Tri Tunggal, Juara 2 SMU Sedes dan juara 3 SMU Theresiana 1. Sedangkan untuk Kategori Best Suporter juara 1 SMU Loyola, juara 2 SMU 9, dan juara 3 SMU Sedes Rp 1 juta. ■ bgy-rth

HADIAH- Para pemenang POP MIE IntstaHits Basketball di Semarang usai menerima hadiah kejuaraan. ■ Foto : dok-rth

Anak Peniru Ulung Perilaku Ortu JANGLI - Kunci sukses pendidikan terhadap anak adalah keteladanan. Apabila yang dilihat baik, anak akan berperilaku baik. ‘’Anak adalah peniru ulung. Dia akan meniru apa yang dilihat. Kalau yang ditiru baik, anak akan menjadi baik. Salah satu kunci sukses pendidikan adalah keteladanan,’‘ paparr Ustad Fahrurozi saat menyampaikan ceramah dalam Pengajian Akbar memperingati Gebyar Milad 50 Tahun TK Aisyiyah Bustanul Athfal (ABA) 20 Semarang, barubaru ini. Menurutnya, seyogyanya orang tua dan guru, memberi contoh yang baik kepada anak-anak. Misalnya, di sekolah anak-anak diajari salat, tetapi kalau di rumah bapaknya lebih mementingkan nonton bola daripada salat berjamaah di masjid, anak akan ikut-ikutan. Hadir dalam kesempatan tersebut hadir juga Kepala UPTD Kecamatan Candisari Taufik Hidayat SPd dan Pimpinan Cabang Muhammadiyah Candisari H Sutrimo Yusuf. Selain memapar fakta anak sebagai peniru ulung, Fahrurozi juga memberi resep cara mendidik anak yang baik. Sebagai orang tua dan guru, harus mendidik anak sesuai tahapan, tidak boleh membandingbandingkan dengan anak lain dan menyelipkan doa terbaik. “Terakhir, setelah ikhtiar dan doa, kita bertawakal, menyerahkan semuanya kepada Allah,” tandasnya. ■ Jasa Pendiri Terkait milad TK ABA 20, ustaz humoris itu mengajak hadirin untuk mengenang jasa para pendiri. Menggunakan analogi bangunan, pendiri tak ubahnya batu pondasi, yang meski jadi penopang tapi tidak terlihat dan minim puja-puji. Adapun para penerus adalah dinding, atap, cat dan lampu hias yang kerap dikaumi keindahannya. Semua punya peran masing-masing. “Begitu juga kita yang saat ini menjadi penerus, juga punya peran masing-masing. Ada yang jadi pemimpin, ada yang anak buah. Asal sama-sama ikhlas, semua akan berjalan dengan baik. Tidak perlu irenirenan. Dalam hal ini kita harus mencontoh keikhlasan Bilal dan Khalid bin Walid pada masa awal perkembangan Islam,” terangnya. Pengajian akbar merupakan puncak acara Milad ke50 TK ABA 20 Semarang. Sebelumnya, acara yang berlangsung di halaman sekolah, di Jalan Jangli I Blok A No 24 itu dibuka dengan unjuk kebolehan siswa. Ada yang bermain drum band, menari, dan menghafal surat pendek Alquran. Setelah itu dilanjutkan dengan penyerahan hadiah kepada para pemenang lomba yang dilaksanakan pada pekan sebelumnya dan penyerahan beasiswa dari Jurusan Sastra Inggris Fakultas Ilmu Budaya Undip. Turut memeriahkan acara, orkes keroncong yang dimainkan siswa SMK Muhammadiyah 2 Semarang. “Kami bersyukur, sekolah ini telah mencapai usia emas. Semoga terus bisa berkiprah dalam dunia pendidikan dan bermanfaat bagi lingkungan sekitar,” ujar Kepala TK ABA 20 Ninik Hidayati.■ bgy-rth

MENERIMA - Manajer Pemasaran Koran Wawasan Teguh Slamet Widodo secara simbolis menerima sumbangan untuk korban bencana tanah longsor di Banjarnegara dari siswa SMPN 7 Semarang di Kantor Redaksi Wawasan Jl Kawi 20 Semarang, Selasa (20/1). Bantuan senilai Rp 2,652 juta tersebut diserahkan oleh Kepsek SMPN 7 Semarang Drs R Sutrisno, yang diwakili Maryati (guru PKN), Dwi Prasetyo (Humas) dan Dyas Istizhun (guru IPA). ■ Foto : Arixc Ardana - rth


Rabu Kliwon, 21 Januari 2015

Kejari Musnahkan Barang Bukti Manasik Haji KBIH Baiturahman KBIH Baiturahman akan mulai mengadakan manasik hai, hari Ahad 25 Januari 2015 jam: 08.00 s/d 12.00 WIB di Aula Baiturahman. Bagi jama’ah Calon Haji Tahun 1436 H/ 2015 M dimohon hadir, pemberitahuan ini sekaligus sebagai undangan bagi jama’ah calon haji yang belum mendapatkan undangan, informasi lebih lanjut hubungi H Supriyadi (085740082471) demian Ketua KBIH Baiturahman Abah Mustaghfiri Asror menginformasikan. ■ Hid-Ks

Seminar Membaca Karakter SEMINAR membaca pikiran dan perasaan secara ilmiah melalui karakter manajemen, bahasa tubuh digelar Sabtu (24/1) sesi 1 mulai pukul 13.00, sesi 2 mulai pukul 15.30 di Hotel Amaris Jl Pemuda 138 Semarang. Gratis untuk 50 pendaftar pertama. Pendaftaran kirim SMS ke 082131220837 dengan format Sesi#Nama#Alamat#Profesi#E-mail. Tempat terbatas.■ M16-Ks

Rembug Socmed di Hotel Quest KOMUNITAS Rembug Socmed akan kembali hadir, Sabtu (24/1) di Hotel Quest Jalan Plampitan mulai pukul 15.00. Menurut Koordinator acara Johanis Adityawan, kali ini pihaknya mengangkat tema Memaksimalkan Event Kota. Selain dihadiri belasan komunitas yang ada di Semarang, Walikota Hendrar Prihadi juga memastikan diri hadir ikut menyumbangkan pemikirannya. ■ Hid-Ks

Ayu Charlie Angels Geber Babyface Club TAWANGMAS- Loyalitas pelanggan sering terabaikan dalam sebuah usaha, terlebih pelanggan yang sudah menganggap tempat usaha tersebut sebagai rumah kedua. Hal tersebut yang memunculkan ide untuk mengapresiasi pelanggan loyal di Babyface Club & Karaoke. “Sebelumnya para pelanggan kami berikan voucher menginap di Hotel Dafam, tapi kali ini kami berikan promo spesial yang ada di dalam kartu pelanggan khusus untuk wanita,” ungkap Marketing Manager Babyface Club & Karaoke Yoga Al Khadafi. Menurutnya, kehadiran wanita dalam sebuah klub, menjadi daya tarik sendiri. Karenanya, kehadiran mereka selama ini patut di apresiasi. Dan peluncuran member card yang diberi nama Princess Member tersebut akan dimeriahkan oleh DJ Terselubung yang dikemas dalam acara Calssy and Fabolous, Rabu (21/1) hari

Diperiksa ... (Sambungan hlm 17) ke panitia SPA. ■ Dana Bantuan Penyidik diketahui terus mengebut penyidikan kasus dugaan korupsi program SPA 2007 dengan tersangka Dra Harini Krisniati, Staf Ahli Wali­ kota Semarang. Setelah me­ meriksa panitia SPA, penyidik memfokuskan pemeriksaannya pada pihak sponsor. Sponsor diperiksa terkait dana bantuan yang diberikan dan men­ capai Rp 1 miliar lebih. Diduga, dari dana sponsor itu diketahui tidak dilaporkan ke Kasda. Peng­ gunaan dana sponsor diduga dis­

Hendi ..... (Sambungan hlm 17) dengan Walikota Soemarmo kandas dan ia naik menggantikan posisi walikota selama 18 bulan. Dengan berposisi sebagai petahana, Hendi diprediksi melenggang mulus menuju kursi H-1. Diperkirakan, perlawanan sengit akan diberikan Partai Gerindra yang kemungkinan tetap berkoalisi dengan beberapa parpol di Koalisi Merah Putih. ■ Melamar Di sisi lain, Sekretaris Tim Penjaringan Balon walikota/wawali DPC PDIP Bambang Sutrisno menambahkan jika saat ini sebanyak 13 pendaftar yang melamar balon di partainya. Kedua pendaftar terakhir adalah anggota Fraksi PDIP

Masuk ..... (Sambungan hlm 17) memanfaatkan pertarungan ayam tersebut sebagai taruh­ an. Nilai taruhan, lebih banyak diungkapkan dalam nominal ju­ taan. Dimana, ketika satu pej­ udi mengungkapkan nilai 10 atau 100 maka nilai uang yang dipertaruhkan pada angka Rp 10 juta atau Rp 100 juta. Praktik judi ayam ini sebenar­ nya sudah lama tercium petugas kepolisian. Namun petugas tak melakukan tindakan tegas, alasan kenapa kepolisian baru sekarang melakukan penggerebekan, me­ nurut Kapolrestabes Semarang Kombes Djihartono yang dihu­ bungi Wawasan Selasa (20/1) menunggu waktu yang tepat. Di­ akui oleh orang nomor satu di ja­ jaran Polrestabes ini, beberapa kali petugas melakukan pengge­ rebekan namun lokasi perjudian dalam keadaan kosong. Judi ayam ini, menurut Djihar­ tono tergolong besar. Barang

ini pukul 21.00 WIB. ■ Sangat Antusias DJ yang aktif di media sosial tersebut mengaku sangat antusias untuk ikut dalam sejarah peresmian member card di klub terbaik di Jateng tersebut. Selain itu, akan pula menampilkan Ayu Charlie Angels, salah satu anggota trio wanita yang dibentuk oleh Charly Setia Band. D”an Classy & Fabulous juga akan didukung oleh penampilan Memo Band, Rayi AS, Rahma, VJ Forte Glissant, Babyface Sexy Dancer, dan Robot yang menyala dalam gelap, Babyface Robot Dance,” imbuhnya. Ditambahkan, pihaknya selalu bertekad memberikan sajian terbaik bagi para kawula muda di Semarang dan Jateng. Sajian hiburan kelas atas, dapat selalu dinikmati setiap waktu. Untuk informasi hubungi Obin Robin (081393906626) atau pin BBM 7993D2DF. ■ Hid-Ks

KALIBANTENG - Kejaksaan Negeri (Kejari) Semarang, Rabu (21/1) hari ini memusnahkan sejumlah barang bukti perkara tindak pidana umum dan tindak pidana khusus yang ditangani. Pemusnahan akan digelar di halaman kantor Kejari Semarang di Jalan Abdulrahman Saleh, Semarang. Kepala Seksi Tindak Pidana Umum (Kasipidum) Kejari Semarang, Teguh Imanto kepada Wawasan Selasa (20/1) mengatakan, pemusnahan dilakukan atas barang bukti perkara tindak pidana narkotika atau psikotropika dan tindak pidana di bidang cukai. “Ada narkotika jenis sabusabu, senjata api Revolver dan alat-alat hisab yang akan kami musnakan,” kata Teguh di kantornya, kemarin. Teguh mengaku belum merekap jumlah total sabusabu dan barang bukti lain yang akan dimusnahkan hari ini. Menurutnya, barang bukti tersebut diperoleh dan disita dari ratusan kasus tindak pi-

PEMUSNAHAN : Kasipidum Kejari Semarang, Teguh Imanto saat memasang spanduk persiapan pemasangan pemusnahan barang bukti perkara tindak pidana umum dan khusus. ■ Foto : Sunardi-Ks. dana umum dan pidana khusus selama tahun 2014. “Kami masih merekap jumlahnya. Pastinya ada ratusan barang bukti yang kami musnahkan,” kata Kasipidum mengatakan, acara pemusnahan direncanakan digeral pukul 10.00 WIB.

■ Cukai Rokok Kepala Seksi Tindak Pidana Khusus (Kasipidsus), Arifin Asryad menambahkan, barang bukti perkara pidana khusus yang akan dimusnahkan berasal dari kasus cukai rokok. “Kaitan cukai. Kami tangani cukai rokok,” kata dia.

Dalam acara pemusnahan diundang sejumlah pimpinan Mispida dan Muspida plus di Kota Semarang. “Kami undang Kapolrestabes Semarang, Ketua Pengadilan Negeri Semarang. Semua Muspida diundang,” kata Arifin. ■ rdi-Ks

Diskusi Publik Seksual Remaja MIROTO - Tim Seperlima yang terdiri dari Perkumpulan Keluarga Berencana Indonesia (PKBI), Rahima, Pusat Kajian Gender dan Seksualitas Universitas Indonesia, Pamflet, dan Hivos bekerja sama dengan sekolah Mitra di Kota Semarang, Rabu (21/1) hari ini menggelar diskusi publik dengan tema Seputar Permasalahan Kesehatan

Reproduksi dan Seksual Remaja. Ketua Pusat Kajian Gender dan Seksualitas Irwan M Hidayana mengatakan, acara ini digelar berkaitan dengan pelaksanaan Program “Pendidikan Kesehatan Reproduksi Remaja” dilakukan bersama oleh Tim Superlima, hari ini mulai pukul 09.00 WIB -13.00 WIB yang berlangsung di Ruang Rapat

Hotel Pandanaran Semarang. ■ Remaja Diskusi publik seputar permasalahan kesehatan reproduksi dan seksual remaja ini menampilkan nara sumber dari Dinas Kesehatan Kota Semarang, Dinas Pendidikan Kota Semarang, Psikolog Hastaning Sakti dan Dosen & Pe-

neliti Senior Pusat Kajian Gender & Seksualitas UI. Panitia berharap melalui acara ini, mengundang peserta dan para remaja untuk hadir dalam acara Diskusi Publik tersebut. “Acara ini untuk memberikan pendidikan kepada para remaja terhadap masalah edukasi sek untuk para remaja,” ucapnya. ■ bgy-Ks

impangkan oleh panitia kegiatan. Selain menyeret Dra Harini Krisniati, sekretaris panitia dan juga pengguna anggaran yang dijerat Pasal 2 ayat 1 jo Pasal 18 UU nomor 31/ 1999 sebagaima­ na diubah UU nomor 20/ 2001 tentang pemberantasan tindak pi­ dana korupsi dan subsidair Pasal 3. Sejumlah pihak diduga terlibat atas penyimpangan tersebut. Mereka dua mantan Walikota Semarang, Sukawi Sutarip dan Somarmo HS. Mereka juga akan dipanggil dan diperiksa karena menjadi bagian saksi penting dalam kasus SPA. Pemanggilan dan pemeriksaan keduanya sudah diagendakan, namun wak­ tunya belum diputuskan. ■ rdi­Ks DPRD Kota Semarang Rukiyanto dan putra Bupati Kendal Falah Widya Yoga. Rukiyanto mendaftar sebagai balon wawali, sementara Falah mendaftarkan diri sebagai walikota. Dipastikan, pendaftaran yang akan dilakukan Hendi merupakan prosesi penutup dari proses penjaringan balon walikota dan wawali dari PDIP. “Adapun Jayanto Arus Adi menjadi orang kelima yang mengembalikan formulir wakil walikota di DPC PDIP Kota Semarang,” tukasnya. Sebelumnya empat pendaftar sudah mengembalikan formulir. Mereka adalah Bambang Husodo, Hermansyah Bakrie, Kadarlusman dan Dyah Ratna H yang sudah mengembalikan formulir. ■ Hid-Ks bukti yang berhasil disita di anta­ ranya 26 ekor ayam aduan, uang tunai Rp 300 juta. Sedangkan pe­ mainnya bukan saja dari dalam Kota Semarang melainkan juga dari luar kota Semarang Saat disinggung masalah tiket masuk, kapolrestabes mengung­ kapkan bahwa tiket masuk men­ jadi tiga katagori dari kelas Rp 100.000 hingga Rp 400.000. Kini pihaknya masih menda­ lami apakah orang yang di­ amankan dari lokasi semua terlibat dalam perjudian. Selain mengangkut barang bukti, petugas juga memasang garis polisi di lokasi perjudian. Beberapa kendaraan yang di­ duga milik para penjudi yang kabur saat penggerebekan juga diberi garis polisi. Di an­ tara kendaraan itu ada mobil Nissan Evalia H 8799 MB, To­ yota Corona K 8288 FF, dan sepeda motor Yamaha Jupiter H 4272 Y.■ (Bersambung) rdi/lek­Ks

BATANG POHON PATAH : Pohon di pinggir jalan di Jalan RE Martadinata, Arteri patah. Batang pohon yang patah tersebut menyebabkan batang menggantung di tepian jalan Selasa (20/1). ■ Foto : Harviyan-Ks. Kos ..... (Sambungan hlm 17) nya, tercatat ada sekurangnya 1.700 lebih rumah kos di kota ini. Jumlahnya tersebar di kawasan Pleburan, Sekaran, Bendan Duwur, Sampangan, Pindrikan Kidul dan Tlogosari. “Tapi itu data tahun 2006, sekarang tentunya sudah ada peningkatan tajam seiring dengan kepindahan Undip dari Pleburan ke Tembalang, sementara saya belum melakukan survei terbaru lagi,” tukas Politisi PKS ini. Ditambahkan, jika Pemkot mau menerapkan retribusi rumah kos layaknya pajak hotel sebesar 20 persen, tentu akan menjadi potensi baru penggalian PAD. Namun sayangnya, pengawasan dan pendataan keberadaan rumah kos serta penarikan retribusi ini belum maksimal. ■ Diberlakukan Diakui, untuk tahap awal,

Kerusakan ...(Sambungan hlm 17) sedimentasi dan diharapkan untuk mengurangi dampak kerugian yang sangat besar maka pekerjaan harus dilakukan secara cermat dan matang. “Pekerjaan pengerukan sedimentasi di Kali Semarang juga harus memperhatikan jangan sampai menggunakan dana perubahan APBD sehingga harus direncanakan secara teliti dan matang,” tambahnya. ■ Tegas Demikian pula, Pemkot Semarang harus tegas untuk menentukan jalan inspeksi itu jangan sam-

Hidup ..... (Sambungan hlm 17)

ada baiknya diberlakukan aturan penarikan retribusi untuk rumah kos mewah serta memiliki jumlah kamar lebih dari 10. Terlebih saat ini banyak bermunculan kos-kos eksekutif dengan nilai sewa per bulan mencapai jutaan rupiah. “Selain itu, rumah kos eksklusif tersebut sudah dilengkapi dengan pengamanan khusus dan garasi bahkan pembayaran rekening listrik dan air juga dilakukan sendiri oleh mereka yang menempati lo. Jadi manajemennya sudah lebih professional,” imbuhnya. Pengaturan jumlah kamar dinilainya menjadi perlu sebagai indikator bahwa pemilik kos memang memiliki niatan membuka usaha kos-kosan sebagai lahan bisnis. Namun jika jumlah kamar ddi bawah angka tersebut, ada baiknya mereka dibebaskan dari retribusi. Ditambahkan, kasus penggerebekan rumah kos mewah

beberapa waktu harusnya menyadarkan semua pihak bahwa pengadaan rumah kos merupakan bisnis menggiurkan. Dengan harga sewa mencapai Rp 2 juta hingga Rp3 juta, dapat dihitung berapa pemasukan bagi sang pemilik setiap bulannya. Sekda Kota Semarang Adi Tri Hananto menyambut baik usulan ini. Namun demikian, pihaknya memang terbentur adanya aturan yang menaungi kebijakan ini. Selain itu, pengawasan dan pendataan di lapangan juga sulit. “Banyak rumah kos yang jumlahnya kamarnya sedikit dan bergabung dengan pemilik rumah. Kasihan kalau yang seperti ini karena biasanya kos seperti itu relatif murah dan sedikit pemasukannya. Kami setuju jika retribusi dikenakan kepada kos yang memiliki jumlah kamar di atas 10 unit,” tegasnya. ■ Hid-Ks

lusi udara yang bikin sesak di dada. Kiprah Walhi Jawa Tengah ter­ hadap masyarakat agar hidup sehat maka senantiasa meng­ ingatkan agar perusahaan harus memperhatikan lingkungan seki­ tar, sehingga masyarakat sekitar pabrik, tidak terkena dampak ling­ kungannya. “Kami menilai harus ada kese­ imbangan. Perusahaan atau pa­ brik dapat memberikan kontribusi pendapatan asli daerah (PAD) kepada pemerintah, tetapi kese­ hatan masyarakat sekitar pabrik juga harus diperhatikan. Jangan sampai ada pabrik tanpa mem­ perhatikan lingkungan kesehatan masyarakat,” katanya di kantor Jalan Nangka No 21 Peterongan. Dikatakan, pembangunan pa­ brik semen dan penambangan misalnya akan berakibat menu­ runkan kualitas lingkungan hidup di wilayah sekitar penambangan. ■ bgy ­Ks

pai dimanfaatkan untuk kendaraan berat melintas. Fungsi jalan inspeksi itu untuk mengontrol kondisi sungai dan perawatan sungai dari berbagai macam kotoran termasuk sedimentasi. “Jangan sampai jalan inspeksi yang berfungsi untuk pemantauan dan pengawasan serta perawatan agar sungai terjaga dari kebersihannya, dimanfaatkan untuk melintas kendaraan dengan beban berat. Hal ini akan berpotensi jalan inspeksi mudah rusak,” tambah Wahid Nurmiyanto. Terpisah, Sekretaris PSDA ESDM Kota Semarang Rosyid

Hudoyo mengatakan bahwa pekerjaan pengerukan sedimentasi Kali Semarang dilakukan oleh PPLP atau dari pusat, sehingga yang bertanggungjawab nanti adalah PPLP. “Pekerjaan pengerukan sedimentasi Kali Semarang itu dilakukan oleh PPLP. Coba Anda konfirmasi dengan PPLP,” tegasnya. Sementara Staf Satker PPLP (Penataan Penyehatan Lingkungan Pemukiman) Ully Hotma mengatakan bahwa kerusakan jalan inspeksi tetap segera dilakukan. Perbaikan jalan inspeksi segera dilakukan bah-

kan perbaikan tidak menunggu pekerjaan pengerukan selesai, tetapi perbaikan jalan inspeksi tersebut dilakukan saat pengerukan sediemntasi Kali Semarang masih berlangsung. Menurut Ully Hotma, pekerjaan pengerukan sedimentasi itu berlangsung hingga nanti antara bulan Juni dan Juli 2015 nanti. “Satker PPLP segera melakukan perbaikan jalan inspeksi yang rusak karena dampak pengerukan sediemntasi Kali Semarang. Pengerukan sedimentasi hingga berlangsung hingga Juni atau Juli mendatang,” tambahnya. ■ bgy-Ks


Rabu Kliwon, 21 Januari 2015

3 Polisi Direkomendasikan Dipecat DEMAK - Tiga anggota polisi Resor Demak direkomendasikan mendapatkan sanksi pemberhentian tidak dengan hormat (PTDH), sehubungan keterlibatan mereka dalam kasus penyalahgunaan narkotika dan tindakan indisipliner lainnya.

Di sela acara peresmian Masjid Uswatun Khasanah, Kapolres Demak AKBP Setijo Nugroho menyampaikan, sepan jang 2014 terdapat 12 anggota polres terlibat kasus narkotika. Sembilan di antaranya sedang menjalani proses hukum dan banding, sedangkan tiga sisanya telah direkomendasikan ke Polda Jateng untuk di-PTDH. “Sesuai prosedur yang berwenang mengeluarkan surat resmi

PTDH adalah polda. Sedangkan polres sebagai pelaksananya. Begitu pun kaitannya banding kasus-kasus indisipliner, polda yang berwenang membuat putusan,” terangnya, didampingi Kasubbag Humas AKP Zamroni, Selasa (20/1). Lebih lanjut dijelaskan, keseriusan Polres Demak memerangi narkotika dan benda psiko tropika lainnya sejalan dengan ditetapkan status Indonesia seba-

gai negara darurat narkoba. Terlebih kini Indonesia tak hanya sebagai sasaran empuk pemasaran narkoba jaringan nasional dan internasional, namun juga telah mulai bisa memproduksi sendiri. Menurut kapolres, pembentengan dan pemberantasan peredaran narkotika harus dimulai dari diri sendiri serta intern institusi. “Walaupun bukan kabar baik, namun dari ke-12 anggota polres yang bermasalah dengan narko tika, tidak satu pun di antara mereka terlibat peredaran. Berdasar hasil penyidikan mereka masih pada taraf coba-coba. Walau demikian, tindakan hukum tetap harus ditegakkan,” ujarnya. ■ Tunggu Fatwa MUI Sementara itu meski telah di-

naikkan statusnya dari mushala ke masjid, tempat ibadah yang dibangun di sisi timur mapolres itu belum bisa difungsikan untuk shalat Jumat. Dibutuhkan fatwa MUI, yang di antaranya terkait persetujuan atau sepengetahuan warga setempat (lokal) atau yang telah menetap. “Sehubungan itu kami akan secara intensif menyosialisasikan keberadaan Masjid Uswatun Khasanah ini ke masya rakat sekitar. Sementara itu sambil menunggu fatwa sahih dari MUI masjid tetap dapat difungsikan sebagai tempat itikaf dan sholat berjamaah. Tentunya dengan sasaran utama yakni meningkatkan iman dan ketaqwaan selu ruh personel Polres Demak, serta kemaslahatan umat,” tandas kapolres. ■ ssi/SR

SANTUNI YATIM: Ketua Bhayangkari Demak Femmy Indriany Putri Tangkary didampingi Kapolres AKBP Setijo Nugroho memberikan santunan kepada puluhan anak yatim sebagai rangkaian acara peresmian Masjid Uswatun Khasanah. ■ Foto: sari jati/SR

5 Kader PDIP Da ar Balon Bupati Kendal KENDAL - Lima kader PDIP siap bersaing menjadi bakal calon (balon) Bupati Kendal. Kelimanya telah mengambil formulir pendaftaran sebagai balon bupati dari PDIP. Namun hingga Selasa (20/1) siang baru dua orang yang mengembalikan formulir pendaftaran, yaitu Widya Kandi Susanti dan Sri Supriyati. Kelima kader ‘moncong putih’ itu adalah dr Widya Kandi Susanti MM (Ketua DPC), Sri Supriyati SE (Wakabid Kesehatan Pe rempuan dan Anak), Hj Nur Sikoh SAg MPd (Wakabid Informasi dan Komunikasi), H Mun dakir SIP (Wakabid Industri dan Perdagangan Pengusaha Kecil Menengah Koperasi dan Tenaga Kerja) serta H Lestariyono SE (Ketua PAC Weleri). “Untuk sementara ada lima pengurus yang mengambil formulir pendaftaran balon bupati namun baru dua yang mengembalikan berkas,” ujar H Akhmad Suyuti SH, Ketua Panitia Pendaftaran Balon Bupati dan Wakil Bupati Kendal dari PDIP usai penyerahan berkas balon Bupati dan Wakil Bupati Kendal di Kantor DPC PDIP Jalan SoekarnoHatta oleh Widya Kandi Susanti, kemarin. Menurut Suyuti, pendaftaran

yaringan calon kepala daerah dan wakil kepala daerah tingkat kabupaten kota dan provinsi me lalui PDIP. ‘’Pengurus DPC, pengurus PAC, pengurus ranting dan anak ranting serta seluruh masyarakat Kendal bisa mendaftar sebagai balon bupati dan wakil bupati melalui DPC PDIP Kendal,’’ jelasnya. Dijelaskan, jika hingga batas waktu yang ditentukan hanya ada minimal empat balon maka pendaftaran akan diperpanjang maksimal dua minggu. ’’Jika sudah diperpanjang ternyata balonnya masih tetap empat akan di usulkan ke DPP PDIP untuk dipilih salah satu yang mendapatkan rekomendasi,’’ jelasnya. Widya Kandi Susanti usai mendaftar mengatakan ingin maju lagi sebagai calon bupati karena masih banyak ‘utang’ kepada masyarakat, seperti menyelesaikan pembangunan jalan-jalan kabupaten yang rusak parah SERAHKAN BERKAS: Widya Kandi Susanti menyerahkan berkas pendaf- yang membutuhkan dana sekitar taran bakal calon Bupati Kendal di kantor DPC PDIP yang diterima Ketua Rp 750 miliar dan hingga saat ini Panitia Pendaftaran, H Akhmad Suyuti. ■ Foto: Agus Umar/SR masih membutuhkan dana Rp 450 miliar. Selain itu menyelebalon Bupati Kendal melalui juti SK DPP PDIP Nomor: 031- saikan pembangunan Pelabuhan DPC PDIP dibuka tanggal 12-21 A/TAP/DPP/V/2011 tanggal 13 Tanjung Kendal yang belum seleJanuari 2015. Dikatakan pembu- Mei 2011 tentang pedoman pe- sai. ■ kaan pendaftaran menindaklan- laksanaan penjaringan dan penMar/SR

GROBOGAN – Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) wilayah Kabupaten Grobogan, Selasa (20/1) menggelar aksi demo dengan berorasi dan menggelar puluhan poster di halaman Kantor Setda Kabupaten Grobogan yang dilanjutkan dengan aksi yang sama di halaman Gedung DPRD. Melalui aksi itu mereka menolak Sistem Jaminan Sosial

PMII Demo Tolak BPJS Nasional (SJSN) dan Badan Pelaksanaan Jaminan Sosial (BPJS). Beberapa poster berisi katakata bernada penolakan seperti ‘’Tolak Sistem Jaminan Nasional (SJSN dan BPJS)‘’, “Duitku neng BPJS neng ndi? mbok pangan opo dinggo mbangun negoro?’‘,

DIALOG: Asisten II Setda Kabupaten Grobogan, Dasuki didampingi Kepala Dinas Kesehatan dr Johari Angkasa berdialog dengan massa dari PMII saat menggelar demo, Selasa (20/1). ■ Foto : Sugeng Ariatmodjo/SR

‘’Selamatkan Anggaran Kesehatan’‘, ‘’BPJS Tidak Pro Rakyat’‘, ‘’Data BPJS Tidak Valid’‘, ‘’Adakan Kembali Jamkesda’‘, dan ‘’BPJS Rentenir’‘ mereka bawa. ‘’Jika dalam penggunaan terdapat sisa, dana yang dialokasikan APBD untuk BPJS tak bisa dikembalikan. Beberapa rumah sakit juga meminta dana tambahan yang ditarik dari pasien. Untuk itu, kami tolak SJSN dan BPJS,’‘ terial Isna Farkhani, koordinator lapangan aksi tersebut. Mereka menilai data para peserta BPJS tidak tepat sasaran. Bahkan, data tersebut juga tidak valid karena tidak diambil pada tahun pelaksanaan namun diambil dari data dua atau tiga tahun sebelumnya. Muhammad Misbah, anggota Komisi A DPRD Kabupaten Grobogan mengatakan program BPJS merupakan program nasional sehingga pihaknya tidak bisa terlibat di dalamnya. Namun demikian pihaknya akan memfasilitasi pertemuan antara BPJS, DPRD dan PMII untuk tukar pendapat.

Asisten II Setda Grobogan Dasuki menyatakan kesanggupannya untuk menyampaikan aspi rasi yang disampaikan PMII. Bah kan, dia juga menyatakan sependapat dengan PMII mengenai program yang diluncurkan 1 Januari 2014 lalu itu masih banyak kelemahan. Seperti pendataan dan kerumitan dari sistem tersebut. Sedangkan Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten (DKK) Grobogan Johari Angkasa menyebut pendataan peserta BPJS dilaksanakan oleh Badan Pusat Statistik (BPS) dan dikoordinasikan oleh Dinas Sosial. Dia mengaku tidak memperoleh kewenangan apapun dalam pendataan tersebut. Meski demikian, selama ini warga kurang mampu yang belum terdaftar pada BPJS masih dibantu dengan Jamkesda. ‘’Jamkesda masih dianggarkan untuk penanganan bagi mereka yang belum tersentuh pelayanan BPJS. Menurut kami BPJS ini sudah prorakyat, namun memang dalam pelaksanaannya masih banyak kekurangan. Seharusnya kekurangan itu yang harus dibenahi, bukan justru meminta untuk menolak program ini,’‘ tandas dr Johari. ■ K-26/SR

Menuju Demak Serambi Madinah Harus Terwujud DEMAK - Aktualisasi dan konsistensi nilai keagamaan sangat dibutuhkan untuk mewujudkan Demak Serambi Madinah. Selain berbenah diri, semua program kerja SKPD-pun didekatkan pada tema sentral Demak menuju masyarakat madani. Pada rapat koordinasi penyu sunan program kerja MUI Kabupaten Demak, Bupati H Moh Dachirin Said menyampaikan, Demak Serambi Madinah harus bisa terwujud sebagaimana Demak Kota Wali. Walaupun butuh waktu, namun diyakini kul tur Demak yang mayoritas warganya muslim akan sangat men dukung. “Memang butuh waktu untuk menuju masyarakat madani. Bisa satu tahun bahkan sepuluh tahun. Tapi yang penting saat ini adalah mengubah dulu mindset. Jika sebelumnya, pembangunan di Kota Wali diarahkan menuju masyarakat yang sejahtera lahir dan batin, maka sekarang diru bah menjadi menuju masyarakat sejahtera batiniah dan lahiriah. Sebab ketika kebutuhan batin tercukupi, diyakini bakal berimbas pada kesejahteraan fisik,” kata

bupati, Selasa (20/1). Menurut bupati, upaya tersebut bisa diawali dengan mengaktualisasikan pengamalan nlai agama. Seperti mengumandangkan kalimat-kalimat thoyibah sebelum menunaikan salat fardu, hingga mengajarkan anak didik melafalkan asmaul husna sebelum memulai pelajaran sekolah di pagi hari. Bahkan mulai 2015, telah dibuat kebijakan pula untuk menyelenggarakan kegiatan keagamaan atau peringatan hari besar Islam di masjid. Utamanya sekolah-sekolah di kawasan Demak Kota, diwajibkan melaksanakan kegiatan peringatan Maulud Nabi Muhammad SAW dan Nuzulul Qu ran di Masjid Agung Demak. Dengan harapan, para generasi muda tidak akan lupa sejarah per juangan para Walisanga menyebarkan ajaran Islam di bumi Nusantara ini. Di samping pula menata kawasan perkotaan dengan measukan tema islami. Seperti ren cana penataan lahan BKM di ujung Jalur Lingkar Jogoloyo, sehingga tidak lagi digunakan kegiatan beraroma maksiat. Antara

lain dengan memasang lampulampu asesoris kota bernafas Islam, yang diharapkan tak hanya memberikan keindahan namun sekaligus syiar Islam. ■ Pelatihan Dai Ketua MUI Kabupaten Demak KH Muhammad Asyiq menambahkan, selama 2014 telah berhasil menyelenggarakan pro gram kerja yang lebih pada bi-

dang terapan, seperti penataran dan pembekalan para dai pemula. Direncanakan pada 2015 pelatihan dai dilanjutkan untuk tingkat madya. “Selain itu MUI juga telah menyusun sejumlah program kerja yang lebih fokus untuk pemberdayaan umat,” ujarnya, didampingi Wakil Sekretaris MUI H Abdurrahman Kasdi. ■ ssi/SR

ULAMA DAN UMARA: Ketua MUI Kabupaten Demak KH Muhammad Asyiq saat membuka rakor penyusunan program kerja 2015 yang salah satu di antaranya meningkatkan koordinasi ulama dan umara. ■ Foto: sari jati/SR

■ Diduga Korupsi ADD Rp 66,81 Juta

Kepala Desa Bangunsari Ditahan KENDAL - Widodo, Kepala Desa (Kades) Bangunsari, Kecamatan Petabon ditahan Kejaksaan Negeri (Kejari) Kendal, Selasa (20/1). Widodo diduga melakukan korupsi Alokasi Dana Desa (ADD) tahun 2011-2012 dan menggunakan banda desa untuk kepentingan pribadi. Meski sempat menolak menandatangani surat penahanan dan hanya bungkam saat ditanya, namun petugas tetap menahan kades yang masih aktif tersebut di Lembaga Pemasyarakatan (LP) Kedungpane, Semarang. Kajari Kendal Yeni Endriyani SH MH mengatakan, dugaan korupsi ADD tersebut mulai ditangani kejari tahun 2014 lalu dan sudah ada sekitar 15 saksi yang diperiksa. Dikatakan, penahanan tersangka dilakukan selama 20 hari di LP Kedungpane Semarang setelah penyididik menyelesaikan penyidikan dan dilimpahkan ke penuntut umum. ‘’Selanjutnya penuntut umum akan menyusun rencana dakwaan untuk kemudian dilimpahkan ke Pengadilan Tipikor Semarang. Target pelimpahan ke pengadilan dilakukan sebelum masa penahan habis,” ujar kajari melalui Kepala Seksi Pidana Khusus (Kasi Pidsus) Zaiful Alim Said. Kajari menjelaskan, Widodo diduga menyelewengkan dana ADD dan uang kas desa tahun 2011-2012 dengan modus dana ADD digunakan untuk kepentingan pribadi. Selain itu, uang kas desa dalam hal ini dana tanah banda desa seolah tidak dilakukan pelelangan, uang aset desa dan pengelolaan keuangan digunakan untuk kepentingan pribadi. ‘’Dalam laporan pertanggungjawaban keuangan desa, dana tersebut tak diketahui penggunaannya. Sehingga ada dugaan dana diselewengkan,’‘ tambahnya. Berdasarkan Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) yang dilakukan auditor negara, Widodo diduga merugikan keuangan negara sebesar Rp 66,81 juta. Atas dugaan tindak pidana yang dilakukan Widodo, penyidik Kejari Kendal menjerat dengan pasal berlapis, yakni primair Pasal 2 ayat 1 dan subsidair Pasal 3 Jo Pasal 18 UU Nomor 31 Tahun 1999 sebagaimana telah diubah dan ditambahkan dalam UU Nomor 20 Tahun 2001 Jo Pasal 64 ayat 1 KUHP. Tersangka Widodo saat ditanya terkait penahanannya enggan berkomentar Sedangkan kuasa hukumnya, Ubadillah SH mengatakan akan mengikuti proses hukum yang ada. ‘’Saya hanya ditunjuk sebagai kuasa hukum oleh kejaksaan. Posisi kasusnya seperti apa saya tidak tahu persis. Kami akan pelajari kasusnya seperti apa, yang jelas akan semaksimal mungkin membela klien di pengadilan nanti,” ujarnya. ■ Mar/SR

DITAHAN: Widodo, Kades Bangunsari, Petabon sempat menolak menandatangani surat penahanan sebelum akhirnya dijebloskan ke LP Kedungpane, kemarin. ■ Foto: Agus Umar/SR


Rabu Kliwon, 21 Januari 2015

Dirjen Perkeretaapian Terjunkan Tim

BANGUNAN RETAK: Lantai bangunan Masjid Nurul Huda di Dusun Krajan, Desa Wiru, Bringin, mengalami keretakan. Warga menuding kerusakan bangunan rumah warga akibat dampak pengerukan tanah proyek reaktivasi jalur kereta Kedungjati-Tuntang.■ Foto: Rusmanto Budhi/SR

UNGARAN - Dirjen Perkeretaapian Kementerian Perhubungan (Kemenhub) RI sudah menerjunkan tim untuk mengecek lokasi sekaligus melakukan kajian atas amblesnya tanah di Desa Wiru, Kecamatan Bringin, Kabupaten Semarang. Hal itu untuk mengetahui penyebab pasti amblesnya tanah yang dituding warga menjadi penyebab kerusakan puluhan warga Dusun Krajan dan Dusun Mojo. Humas Satker Pengembangan Perkeretaapian Jateng Dirjen Perkeretaapian Kemenhub Muh Zani mengaku sudah mendapat kabar atas kerusakan warga sekitar 1,5 bulan lalu. ‘’Kita sudah terima surat dari kecamatan Bringin, awalnya 10 bangunan namun sekarang sudah bertambah 33 bangunan. Kita sudah cek

ke lokasi memang ada retakretak rambut,’’ katanya. Kata Zani, pihaknya sudah menurunkan tim independen ke lapangan untuk menganalisa kejadian tersebut akibat proyek atau sebab lain. Karena pihaknya mendapat informasi dulu sebelum ada proyek pernah terjadi longsor di lokasi yang sama. ‘’Tim akan mencocokkan gambar kondisi awal dengan kondisi terkini, diukur topografinya dan dicocokkan setelah ada proyek. Menurut saya tidak hubungannya dengan proyek reaktivasi karena jarak rumah warga dengan as rel sekitar 70 meter,’’ ujarnya. Menurut Zani, di sisi kiri kanan lokasi pengerukan akan dibangun saluran air dan penguatan lereng. Tapi untuk

tahap I hanya dilakukan di dekat pemukiman. ‘’Terbukti atau tidak terbukti retaknya rumah warga akibat proyek reaktivasi kita tetap akan memperbaiki kerusakan rumah warga. Mungkin dua minggu lagi sudah ada kejelasan penyebab amblesnya tanah,’’ katanya. Zani menambahkan, sebenarnya saat ini pihaknya bisa saja memperbaiki. Namun itu tidak dilakukan karena ingin perbaikan secara permanen mengingat amblesnya cenderung merambat. ‘’Kita menunggu hasil kajian dulu untuk memperbaiki sehingga kesannya tidak responsif. Jangan sampai setelah di- perbaiki, tidak lama rusak lagi. Kita tak ingin perbaikan setengahsetengah,’’ tandasnya.■ rbd/SR

Warga Tuding Proyek Reaktivasi Jalur KA Penyebabnya

Tanah Ambles, 21 Rumah Retak BRINGIN - Sebanyak 21 rumah warga, sebuah masjid dan madrasah di Desa Wiru, Kecamatan Bringin, Kabupaten Semarang mengalami retakretak akibat tanah di sekitarnya ambles dan merekah sepanjang sekitar 300 meter. Warga menuding kerusakan pada dinding rumah dan amblasnya tanah di Dusun Krajan dan Dusun Mojo Desa Wiru akibat terkena dampak proyek reaktivasi jalur kereta Kedungjati-Tuntang yang dilakukan PT Kereta Api Indonesia (KAI). Posisi jalur rel kereta api tersebut jauh lebih rendah dari area permukiman warga. Seorang warga Muriam (65), warga RT 4 RW 6 Dusun Krajan mengaku khawatir jika sewaktu-waktu rumahnya roboh. Karena dinding dan konstruksi bangunan rumah lainnya mengalami keretakan. ‘’Kalau hujan kami terpaksa mengungsi ke mushala. Saya takut jika tiba-tiba rumah ambruk karena bangunan sudah retak-retak,’’ tuturnya, Selasa (20/1). Warga lainnya, Parjan (40) mengungkapkan, tanah ambles yang berakibat kerusakan bangunan rumah warga di sepanjang jalur kereta api Kedungjati - Tuntang terjadi sejak akhir Desember 2014. ‘’Sebelum tanahnya ambles ada suara greggreg. Tiap malam saya dan istri

gantian tidurnya, takut terjadi sesuatu,’’ ujarnya. ■ Lokasi Pengungsian Sudadi (40), warga Krajan lain yang juga Kasi Trantib Kecamatan Bringin menyebutkan ada 21 rumah warga yang mengalami keretakan. Selain rumah, bangunan masjid Nurul Huda dan Tempat Pendidikan Alquran (TPA) Al Amin juga retak-retak. ‘’Kerusakan bangunan rumah warga terjadi setelah proyek reaktivasi selesai Desember 2014 lalu. Adanya pengerukan tanah untuk rel kereta dinilai warga menjadi penyebab tanah ambles, apalagi setelah dikeruk sedalam tiga sampai empat meter posisi pemukiman dengan jalur kereta api ada beda tinggi mencapai 30 meter,’’ ujar Sudadi yang rumahnya juga retak. Menurut Sudadi, saat melakukan pengerukan tanah mestinya diimbangi dengan pembangunan talud sebagai penahan. ‘’Kalau memang diketahui tanahnya bergerak, pelaksana proyek reaktivasi jalur kereta api harusnya membangun ta-

lud,’’ tandasnya. Kata Sudadi, kerusakan rumah warga sudah dilaporkan ke BPBD Kabupaten Semarang dan pihak terkait lainnya. ‘’Kami sudah mengingatkan warga untuk mengungsi ke tempat yang lebih aman saat turun hujan cukup lama guna mengantisipasi kejadian tak diinginkan,’’ katanya. Anggota Komisi B DPRD Kabupaten Semarang Badrodin As’ad mendesak PT KAI segera menemui warga untuk membicarakan permasalahan tersebut karena saat ini warga kebingungan menghadapi kondisi yang dialami. Ia juga minta Pemkab Semarang untuk memastikan langkah yang akan dilakukan PT KAI dalam mengatasi masalah tersebut. ‘’Kami minta satker (PT KAI) terjun ke lokasi mengajak musyawarah warga, langkah apa yang akan dilakukan biar warga ayem. Tolong kekhawatiran warga ini dipahami,’’ tandasnya. Kata As’ad, pihaknya sudah berkoordinasi dengan Camat Bringin agar menyediakan lokasi pengungsian untuk menampung warga yang rumahnya mengalami keretakan. Langkah ini untuk mengantisipasi bila terjadi bencana lebih besar. ‘’Lokasi pengungsian sudah disiapkan pemerintah kecamatan,’’ imbuhnya.■ rbd/SR

Korem Gelar Ujian SIM Massal SALATIGA - Untuk kali pertama Korem 073/Makutarama menggelar ujian SIM massal di halaman makorem, Selasa (20/1). Mereka yang mencari SIM tak hanya anggota jajaran Korem 073/Makutarama, tetapi juga keluarganya. Bagi peserta yang tidak lulus wajib mengulangi lagi. Kasat Lantas Polres Salatiga AKP Rachman melalui Staf Dik Kiasa Aipda Gunawan menuturkan pelaksanaan ujian SIM berlangsung seperti yang diterapkan Dit Lantas RI. Dimana jika peserta tidak lulus uji praktik (baik SIM A dan C) wajib mengulang lagi. Dalam pelaksanaan uji praktik SIM kemarin, sebelumnya mendapatkan arahan dan contoh. Bagi yang lulus, Gunawan menyebutkan, dipersilakan melakukan pemotretan di Mako Lantas Polres Salatiga dan SIM akan langsung jadi hari itu juga. Danrem 073/Makutarama Kolonel Kav Bueng Wardadi

melalui Pasi intel Korem 073/ Malutarama sekaligus koordinator kegiatan, Letkol Inf Ignatius Wiwoho mengatakan, kegiatan uji prakrik SIM massal bentuk kerja sama Korem 073/ Makutarama dengan Sat Lantas Polres Salatiga sebagai upaya mendukung pemerintah dalam

rangka tertib berlalulintas. ‘’Termasuk pula, tertib administrasi sebagai bentuk menanamkan tanggung jawab dan taat berlalulintas. Sehingga diharapkan, kegiatan ini juga menekan jumlah pelanggaran,’‘ kata Letkol Inf Ignatius Wiwoho.■ rna/SR

UJI PRAKTIK SIM: Seorang prajurit mengikuti uji praktik SIM yang berlangsung di halaman Makorem 073/Makutarama, Selasa (20/1). ■ Foto: Ernawaty/SR

AMBROL: Diduga akibat hujan yang terus turun sejak akhir 2014 lalu talud penghubung wilayah Dadapayam, Kabupaten Semarang-Salatiga ambrol, Selasa (20/1).■ Foto : Ernawaty/SR

Talud Jalan Penghubung Dadapayam-Salatiga Ambrol SURUH - Jalan aspal yang menghubungkan Dadapayam, Kabupaten Semarang-Salatiga ambrol di sisi kanan jalan dari arah Salatiga Kota. Tercatat kondisi sama ditemukan di empat titik lainnya. Ambrolnya jalan ditengarai akibat hujan yang terus mengguyur sejak akhir 2014 lalu. Meski kondisi ini telah berlangsung cukup lama hingga kini belum juga diperbaiki. Meski belum sampai menimbulkan korban jiwa, namun jika dibiarkan berlarut-larut ambrol jalan akan semakin melebar. Menurut informasi, Selasa (20/1), beberapa jalan yang ambles diakibatkan oleh hujan deras. Jalan aspal yang berbatasan langsung dengan parit mengalami ambles. Belum lagi, talud jalan yang terbuat dari bronjong kawat sudah mulai rusak dan mengalami pengikisan.

Masalahnya, jika jalan tak segera diperbaiki akan menimbulkan kerusakan lebih parah. Kondisi jalan tersebut membahayakan bagi pengendara karena jika malam kondisi jalan sangat gelap. ■ Tanjakan Curam Kades Dadapayam Sumiarsih melalui Sunarto, pelaksana teknis Desa Dadapayam mengatakan, kerusakan jalan sudah beberapa minggu ini. Aparatur desa sedang berusaha mengajukan perbaikan jalan ke Kepala Dinas Pekerja Umum Kabupaten Semarang. “Pengajuan proposal perbaikan jalan sudah kami ajukan karena perbaikan jalan membutuhkan prosedur untuk ditindaklanjuti DPU,” kata Sunarto, kemarin. Sebelumnya, lanjut dia, upaya perbaikan telah dilakukan sejumlah pihak dalam

tahap lisan. Diakui, masalah di Dadapayam bukan hanya terkait tanah ambles, beberapa tikungan dan tanjakan yang curam sering mengakibatkan kecelakaan. “Salah satunya di Mbalok, Dusun Blimbing, Desa Dadapayam, dalam sebulan sudah menyebabkan puluhan kecelakaan. Kebanyakan mobil dan truk pengangkut yang melorot karena tidak kuat menanjak. Dulu rencananya mau dicor agar tanjakan tidak terlalu curam. Jalan di Mbalok ini berbahaya karena kiri jalan (dari Salatiga) berbatasan langsung dengan jurang,” ungkapnya. Diakui, hingga kini sudah ada puluhan mobil dan truk pengangkut barang terperosok masuk ke kebun warga. Warga dan perangkat desa berharap informasi ini segera ditindaklanjuti Pemerintahan Kabupaten Semarang. ■ rna/SR

Mangga Mahatir, Datangkan Tambahan Penghasilan UNGARAN - Memiliki hobi yang bisa mendatangkan nilai ekonomis memang mengasyikan. Selain bisa menikmati sisi kepuasan batin juga bisa menikmati sisi ekonomis yaitu penghasilan tambahan, karena hobi yang digeluti bisa mendatangkan uang. Itulah yang dirasakan Andi Tirtana, pemilik Pretty Nursery, penghobi budidaya tanaman buah-buahan. Saat ini dia mengembangkan varian baru tanaman mangga, yaitu mangga mahatir. Satu jenis tanaman mangga yang sedang tren dan dicari banyak orang untuk dibudidayakan. Mangga mahatir dikenal sebagai mangga jumbo, me-

miliki keistimewaan yaitu tiap satu buah bobotnya bisa mencapai 4 kg dengan panjang bisa mencapai 40 cm dan rasanya manis mirip arumanis. ‘’Istimewanya, meski buahnya sangat besar, bobot setiap satu buah bisa mencapai 4 kg dan rasanya manis dan bijinya tipis,’‘ kata dia. ■ Alpukat Kendil Di pekarangan rumahnya yang sekaligus dijadikan tempat budidaya tanaman di Jalan Brigjen Katamso X/9, Susukan Mojo, Ungaran, Kabupaten Semarang, mangga mahatir dibudidayakan berdampingan dengan jenis tanaman buah lain yang sedang tren, yaitu alpukat kendil dan ke-

lengkeng king long. Dua buah ini juga merupakan buah istimewa, dengan bobot per buah yang lebih besar dari jenis lainnya, serta rasanya lebih manis. Selain itu juga dibudidayakan tanaman durian, srikaya, manggis, sirsak madu, dan lainnya. ‘’Untuk alpokat kendil, beratnya bisa mencapai 1,2 kg,’‘ tutur dia. Usia tanaman buah mangga mahatir juga relatif sama dengan usia tanaman mangga umumnya. Membudidayakan tanaman mangga mahatir menurut Andi tak beda dengan tanaman mangga lainnya. Demikian juga dengan tanaman-tanaman buah lain yang dimiliki, untuk membudidaya-

kan dan merawat tidak terlalu sulit. Prinsipnya, menurut Andi, tanaman dijaga agar selalu sehat. ‘’Memelihara tanaman buahbuahan memang mengasyikkan. Sebagai penghobi ketika pulang kerja bisa duduk-duduk sambil menikmati keindahan dan kehijauannya. Di sisi lain bisa menguntungkan dan menambah penghasilan karena tanaman buah yang ada bernilai ekonomis, apalagi kalau tanaman buah itu sedang tren dan dicari banyak orang. Belum lagi kalau tanaman itu menghasilkan buah berkualitas, menambah kepuasan,’‘ kata andi yang mengawali hobi tanaman hias tahun 1998 dan kini lebih spesifik pada tanaman buah itu.■ stp/SR

MANGGA MAHATIR: Andi Tirtana menunjukkan buah mangga mahatir yang sedang tren di kebunnya yang bobotnya bisa mencapai 4 kg per buah. Inzet : buah alpukat kendil yang beratnya bisa mencapai 1,2 kg per buah. ■ Foto : Sucipto/SR


Rabu Kliwon, 21 Januari 2015

■ Wakili Indonesia di Ajang Sains Internasional

Jateng Boyong Tiga Medali Emas MUGASARI - Prestasi membanggakan ditorehkan lima siswa tim Jateng sebagai wakil Indonesia, dalam ajang The 6th ASEAN+3 Teacher Workshop & Student Science Camp, di Changwon City, Korea Selatan yang berlangsung 11 – 18 Januari lalu. Dalam ajang yang diikuti siswa dari 10 negara seperti Mala-ysia, Vietnam, Brunei Darussalam, Singapura, Thailand, Taiwan, China, Laos, dan tuan rumah Korea Selatan tersebut, mereka berhasil meraih 3 medali emas, 1 perak dan 1 perunggu serta penghargaan best student ‘Da Vinci Science Prize’. Para siswa berprestasi yang mendapatkan medali emas adalah Bthari Prahita Putri Firmandjaja dari SMPN 5 Semarang, Muhammad Zinedine Alam Ganjar dan Radya Wafi Adyatma dari SMPN 2 Semarang. Sedangkan, penerima medali perak yaitu Putra Dluha Rochmatullah, serta medali perunggu disabet oleh Yuniarhiza Srikandi Fiandini. Keduanya merupakan siswa SMPN 2 Semarang. Selain itu Radya Wafi Adyatma juga mendapatkan penghargaan best student ‘Da Vinci Science Prize’, dan berhak atas bea siswa penuh di universitas di

seluruh negara ASEAN+3 Centre for The Gifted in Science (ACGS). “Untuk kelima kalinya, Jateng melalui Duniaku Pintar mengirimkan murid-murid berbakat di bidang sains untuk mengikuti kegiatan sains internasional dalam lingkup Asia Pasifik. Dalam kegiatan Student Science Camp, para peserta dikelompokkan dalam grup-grup kerja yang beranggotakan murid dari berbagai negara. Jadi satu grup ini siswanya dari berbagai negara, tidak hanya satu,” papar Yuda Setiabudi, mentor sains Duniaku Pintar di sela penerimaan tim Jateng oleh Gubernur Jateng di kantor Pemprov Jateng, Selasa (20/1). ■ Ramah Lingkungan

Dirinya menambahkan, masing-masing grup kerja tersebut merangkum seluruh pengetahuan yang didapat dari kegiatan science camp tersebut, dan memberikan presentasi akhir

mengenai inovasi dan ide-ide baru mereka mengenai konsep The Green Smart Home, tema yang diangkat dalam ajang The 6th ASEAN+3 Teacher Workshop and Student Science Camp. Salah seorang peserta, Bthari Prahita Putri yang berhasil meraih emas dalam ajang tersebut mengaku senang dengan capaian yang diraih. Bersama kelompoknya, dirinya mengusung proyek solar sel dan turbin angin yang diterapkan dalam konsep rumah ramah lingkungan dan pintar. “Dengan adanya sensor ini, secara otomatis bisa mengatur penggunaan listrik yang digunakan sehingga bisa lebih hemat. Selain itu listrik yang dipakai juga berasal dari teknologi panel surya atau panas matahari, sehingga ramah lingkungan,” terangnya. Gubernur Jateng Ganjar Pranowo sangat mengapresiasi hasil yang diraih oleh siswa tim Jateng. “Semoga ini bisa menjadi motivasi mereka untuk lebih berkar-ya, sekaligus memberi semangat kepada teman-teman yang lain untuk mengikuti jejak yang sudah mereka torehkan,“ paparnya. Ganjar juga patut berbangga sebagai orang tua, pasalnya salah satu anggota tim Jateng yang berkompetisi merupakan anak lelakinya.

Tahun ini Indonesia mengirimkan dua tim yakni Tim Jakarta dan Tim Jawa Tengah. Tim Jakar-ta meraih tiga medali perunggu dan dua medali perak. Kegiatan ASE-

AN+3 Teacher Workshop & Student Science Camp digelar oleh ACGS, suatu institusi yang bernaung di bawah kelembagaan APEC Mentoring Centre for The

Gifted in Science (AMGS),yang memfokuskan kegiatannya un-tuk mengembangkan potensi anakanak yang berbakat di bidang science dan teknologi. ■ rix-rth

MENUNJUKKAN - Kelima anggota tim Jateng dalam ajang The 6th ASEAN+3 Teacher Workshop & Student Science Camp 2015, menunjukan medali dan penghargaan yang mereka raih Selasa (20/1). ■ Foto : Arixc Ardana-rth

259 PKM Unnes Lolos Didanai Dikti SEKARAN - Sebanyak 259 proposal Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) 2014 Universitas Negeri Semarang (Unnes) berhasil lolos didanai 2015 Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi (Dikti). Jumlah tersebut terdiri atas PKM-Pengabdian Kepada Masyarakat sebanyak 92 proposal, PKM-Kewirausahaan 67 proposal, PKM-Penelitian Eksakta 38 proposal, PKM-Penelitian Sosiohumaniora 43 proposal, PKM-Karsa Cipta 15, dan PKM-Teknologi 4 proposal. “Jumlah perolehan ini menempatkan Unnes berada pada urutan tujuh nasional. Sedangkan sesama eks Lembaga Pendidikan dan Tenaga Kependidikan (LPTK), Unnes peringkat pertama,’‘ papar Pembantu

Rektor Bidang Kemahasiswaan Prof Masrukhi MPd di Rektorat Unnes Sekaran, Selasa (20/1) Dia menambahkan, dengan lolosnya 259 proposal tersebut, akan dilakukan pembinaan se cara sinergis antara pembina karya ilmiah, pembimbing karya ilmiah, dan kelompok mahasisiswa yang lolos proposalnya. Dirinya berharap PKM yang lolos tersebut bisa berjalan sesuai dengan panduan yang ada, sekaligus mengalami peningkatan kualitas baik proses maupun hasil. “Proses artinya sesuai dengan kaidah-kaidah ilmiah, sedangkan hasil diharapkan menghasilkan sesuatu yang langsung bisa dimanfaatkan oleh masyarakat,” lanjutnya.

Masrukhi juga berkeinginan, hal tersebut juga berbanding lurus dengan hasil yang didapatkan Unnes dalam ajang Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional (Pimnas) 2015, yang direncanakan akan digelar di Universitas Haluoleo Kendari. Dalam ajang Pimnas XXVII 2014 yang digelar di Undip, Unnes berhasil mengirimkan 14 tim PKM yakni 4 tim berasal dari FBS, 4 tim berasal dari FT 4 tim, 3 tim berasal MIPA , 2 tim dari FE, dan 1 tim berasal dari FH. “Mudah-mudahan dalam Pimnas 2015 mendatang, jumlah tim PKM Unnes yang lolos bisa lebih banyak lagi,” pungkasnya. ■ rix-rth

OLAHAN : Salah seorang staf RM Bebek Rempah menunjukkan rempah-rempah yang dipergunakan untuk olahan Bebek Rempah Khas Semarang. ■ Foto : Arix Ardana-rth

■ Bebek Rempah Khas Semarang

Diungkep Dua Hari, Tersaji Tanpa Minyak PLEBURAN - Cita rasa rempahrempah yang kaya aroma menjadi andalan Bebek Rempah Khas Semarang. Kuliner khas yang baru saja merintis usaha di awal tahun 2015 ini menghadirkan bebek sangan tanpa digoreng. ‘’Bebeknya diungkep selama dua hari, dan dihidangkan dengan cara disangrai, tanpa minyak, jadi jangan khawatir soal kolesterol,’‘ papar Yusrianto, juru masak Bebek Rempah Khas Semarang, yang membuka outletnya di Jalan Kusumawardani Raya Semarang. Yusrianto menambahkan, dia tetap mempertahankan rasa khas dengan memberikan banyak rempah tanpa MSG. Selain itu, trik lainnya adalah memilih bebek dengan usia yang tepat.

bebek yang dia pilih berumur sekitar enam bulan. ‘’Kalau lebih dari itu dagingnya sudah alot, kita punya langganan di RPH Penggaron,’‘ ujarnya. ■ Beragam

Sedangkan, proses memasaknya pun terbilang istimewa. Bebek harus diungkep dengan bumbu rempah selama dua hari agar daging bebek tidak alot dan menghilangkan aroma amis. Bumbu rempah yang dipakai cukup beragam. Dia bahkan menunjukkan puluhan bumbu antara lain kunyit, jahe, bawang putih, dan ketumbar . ‘’Prosesnya memang lama supaya bumbu bisa merasuk dalam daging bebek,’‘ katanya.

Sementara itu, pengelola RM Bebek Rempah, Eva Mardiana mengatakan, sebelum membuka outlet, pada 1 Januari lalu, Bebek Rempah lebih dulu dikenal melalui pesanan online. Dalam sehari bisa menghabiskan sekitar 20 ekor bebek. ‘’Kami mencoba memenuhi permintaan pelanggan dengan membuka rumah makan,’‘ ujarnya. Ia berharap bisnis kuliner bebek prospektif ke depan. Eva berencana menjalin kemitraan dengan beberapa investor yang berniat bekerja sama membuka Bebek Rempah. ‘’Prospek usahanya cukup menjanjikan. Karena penyuka bebek juga tidak sedikit,’‘ terangnya. ■ Rix-rth

PENILAIAN - Tim PKM Unnes tengah diuji oleh tim Dikti, sebagai salah satu syarat kelolosan dalam ajang Pimnas 2014 lalu. ■ Foto : Arixc Ardana-rth


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.