■ Senin Wage ■ 20 April 2015
Harga Eceran Rp 2.000 Harga Langganan Rp 50.000
TAHUN KE-30 NO: 33 TERBIT 24 HALAMAN - ISSN 0215-3203
LOLOS KE FINAL: Striker Aston Villa, Cristian Benteke, melompat untuk merayakan golnya ke gawang Liverpool di semi final FA Cup Minggu (19/4) malam. Gol ini adalah salah satu dari dua gol kemenangan Aston Villa 21 atas Liverpool untuk memastikan diri menantang Arsenal di Final FA Cup. Berita selengkapnya di halaman 9. ■ Foto: Daily Mail
PSSI Ancam PTUN-kan Menpora ■ Komisi X Lobi Batalkan Pembekuan JAKARTA - Komisi X DPR RI segera memanggil Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) terkait keputusan pembekuan PSSI. Pemanggilan tersebut sebagai upaya lobi Komisi X agar Menpora mencabut keputusannya untuk membekukan PSSI. “Keputusan Menpora untuk membekukan PSSI akan berujung pada sanksi FIFA yang kita tidak tahu sampai kapan sanksi itu diberlakukan. Untuk itu Menpora harus mencabut keputusannya,” kata Wakil Ketua Komisi X DPR RI, Ridwan Hisjam, Minggu (19/4). Menurutnya, Komisi X juga akan meminta penjelasan dari Menpora terkait keputusan pembekuan PSSI yang berdampak pada sepakbola Indonesia sebagai olahraga milik rakyat.
GEBYAR
Rasakan Dampak Perceraian KASUS percera ian antara Jes sica Iskandar dan Ludwig dampaknya sudah mulai dirasakan Jessica. Hal itu diakui terus terang oleh Jes sica, bukan aki bat masa lah ekonomi maupun penga suhan anaknya yang harus dilakukan seorang diri.
6
“Permasalahan sepakbola ini jangan dianggap remeh, karena ini olahraga hiburan rakyat,” tutur politisi Partai Golkar ini. Pihaknya yakin, usai melakukan upaya lobi, Menpora bisa memahami kondisi sepakbola Indonesia dan mencabut keputusan pembekuan PSSI. Sehingga Dewan pun tak perlu membentuk pansus untuk mengatasi permasalahan tersebut. “Saya tahu jika Menpora adalah seorang aktivis yang akan mendengarkan aspirasi rakyat.
Menurut saya tidak perlu ada pembentukan pansus, karena kalau ada pansus prosesnya akan panjang bahkan harus menggunakan hak angket,” paparnya. Ia menambahkan, keputusan pemerintah untuk membekukan PSSI bukanlah hal yang tepat. Pasalnya, Menpora tak memilki kewenangan untuk mengurusi olahraga profesional di Indonesia. “Menpora membekukan PSSI itu tidak nyambung, seharusnya yang berhak adalah KONI, namun selama ini KONI juga tidak mempermasalahkan. Bahkan KONI juga ikut hadir dalam Kongres PSSI di Surabaya, kemarin,” Selain memanggil Menpora, kata Ridwan Hisjam, pihaknya Bersambung ke hal 7 kol 3
KAA Harus Selamatan Petani JAKARTA - Fakta yang mengiringi peringatan Konferensi Asia Afrika di Jakarta dan Bandung adalah begitu kuatnya cengkeraman negara-negara maju terhadap dunia ketiga melalui kapitalisme global dengan berbagai instrumennya, baik melalui lembaga keuangan maupun organisasi perdagangan dunia. Di sisi lain negara-negara di Asia Afrika adalah korban dari jerat kapitalisme global yang telah menjadi neokolonialisme. Kini para petani di negara-negara Asia Afrika juga mengalami nasib yang sama, karena keberadaan mereka telah terancam oleh perusahaan transnasional yang cengkeraman mereka hingga ke pelosok-pelosok. Me-
nurut Ketua Indonesia Human Rights Committee for Social Justice (IHCS), Gunawan, Indonesia sebagai tuan rumah dan sebagai salah satu perintis KAA 1955 harus mengambil peran strategis untuk menyelamatkan petaninya juga petani Asia Afrika. “Ditengah jerat kapitalisme global yang membuat pemimpin-pemimpin negara berkembang menjadi abdi yang setia bagi kapitalisme global, dan sulit untuk mandiri, maka Indonesia sebagai tuan rumah kami desak menjadi aktor peng- galang suara untuk mendukung Deklarasi Hak Petani dan Masyarakat yang Bekerja di Perdesaan dalam peringatan Konferensi Asia Afrika ini. Asia Afrika adalah korban krisis pangan, akibat kapitalisme global. Mereka harus diselamatkan,” kata Gunawan, kemarin. Bersambung ke hal 7 kol 1
■ Buntut Penyekapan Anggota Intelkam Polda
Dua Anggota Kodim Ditahan SEMARANG - Dua orang anggota Kodim 0720 ditahan di markas Detasemen Polisi Militer (Denpom) IV/5 Semarang karena diduga terlibat pencurian disertai kekerasan terhadap seorang anggota Direktorat Intelkam Polda Jawa Tengah, Aditya Purnama. Keduanya berinisial K alias BY alias N dan P alias F yang memaksa Aditya untuk masuk ke dalam mobil di SPBU Jalan Fatmawati, Ketileng, Tembalang (Seperti diberitakan Wawasan Minggu). Komandan Denpom IV/5 Semarang, Letkol CPM (K) Tri Wahyuningsih saat dikonfirmasi membenarkan saat ikut menangani kasus yang diduga melibatkan dua anggota TNI AD. “Iya (ikut menangani), se-
mentara masih dalam pengembangan,” katanya, kemarin. Terkait keberadaan kedua anggota tersebut, pihaknya mengaku telah menahannya di sel markas tersebut di Jalan Pemuda. Untuk proses selanjutnya akan diperiksa lebih lanjut. Peristiwa ini bermula saat Aditya bertransaksi dua pucuk senjata airsoftgun di SPBU tersebut. Orang yang akan membeli yakni Ahmadjuri (29) alias Ronggeng warga Warugunung, Bulu, Rembang. Informasi yang dihimpun menyebutkan, peristiwa pencurian disertai kekerasan terjadi pada Sabtu (11/4) sekitar pukul 23.00 WIB. Korban mengantar dua senjata replika berjenis revolfer “S&W” ke-
Aksi Mahasiswa Peduli Lingkungan
Menyulap Limbah Jadi Wayang Sampah Menjelang Hari Bumi puluhan mahasiswa Institut Seni Indonesia (ISI) Surakarta yang tergabung dalam “Massenca” mengajak masyarakat peduli terhadap lingkungan. Aksi peduli para mahasiswa ISI itu dituangkan dalam kreativitas seni. KAMPANYE di arena bebas kendaraan bermotor bagi mahasiswa ISI diyakini bisa menyentuh perhatian publik, karena aktivitas tersebut digelar di Jalan Slamet Riyadi Solo, kala masyarakat berkumpul di car free day Minggu
BUAT WAYANG - Mahasiswa asing ISI Solo mengajari sejumlah anak untuk membuat wayang dari sampah di Car Free Day Solo, Minggu (19/4). Workshop Wayang Sampah bertajuk Earth Day Celebration tersebut digelar untuk menanamkan kepedulian anak-anak terhadap sampah. ■ Foto: Antara
kemarin. Para mahasiswa dengan berbagai aksi inovasinya mengajak kepada masyarakat lebih peduli pada lingkungannya. Puluhan mahasiswa tersebut menampilkan performens, antara lain akustik (dibawakan oleh Guntur, Hey Mister dan Wangsa), Slanker Club Solo dan teatrikal, UKM Sastra, serta Wangkuang di hadapan para pengunjung “car free day“ (CFD) Solo. Bahkan para mahasiswa seni tersebut juga menghadirkan workshop wayang sampah plastik dalam rangka memperi-
ngati Perayaan Hari Bumi untuk menghentikan pemanasan global yang diperingati tiap 22 April. Selain itu sejumlah mahasiswa ISI dari luar negeri juga ikut berbaur bersama masyarakat terutama anak-anak untuk melatih cara membuat barang-barang yang bermanfaat dengan memanfaatkan kain perca dan limbah plastik. Daniela mahasiswi ISI Surakarta asal Romania mengatakan, dirinya ke Indonesia dalam rangka pendidikan dan latihan seni kaBersambung ke hal 7 kol 1
pada Ahmadjuri. Korban tak menyadari ada dua orang yang bersiap menyergap dengan mengendarai sebuah mobil Toyota Avanza warna silver H-8598-FY. Saat akan bertransaksi, penyergapan dilakukan dua orang TNI AD aktif. ■ Ditinggalkan di Demak Modus pelaku diduga berpura-pura membeli senjata mainan. Korban lalu dipaksa masuk ke dalam mobil dan diborgol. Barang-barang korban termasuk dua pucuk senjata airsoft gun, bateri telepon genggam merek blackberry, kartu sim telepon dan kartu memori teleponnya diambil Bersambung ke hal 7 kol 1