WAWASAN 27 Mei 2015

Page 1

■ Rabu Legi ■ 27 Mei 2015

Harga Eceran Rp 2.000 Harga Langganan Rp 50.000

TAHUN KE-30 NO: 66

TERBIT 24 HALAMAN - ISSN 0215-3203

PPP Yakin Bisa Ikut Pilkada SEMARANG - Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PPP versi Romahurmuzy alias Romy, mengklaim sudah memetakan kemungkinan risiko posisinya. Tak hanya memetakan jabatan, Pilkada pun sudah ditentukan dan tinggal menunggu rekomendasi. Target kemenangan Pilkada secara nasional akan memenangi sedikitnya 75 kabupaten/kota.

TINGGALKAN PN: Mantan Ketua BPK Hadi Poernomo (tengah) berjalan meninggalkan ruang pengadilan usai mengikuti sidang putusan praperadilan terkait penetapan dirinya sebagai tersangka oleh KPK di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Selasa (26/5). ■ Foto: Antara

■ Lagi-lagi Kalah Praperadilan

KPK Abaikan Putusan Hakim Haswandi JAKARTA - KPK menegaskan tak akan pernah menghentikan penyidikan kasus Hadi Poernomo. Pasalnya dalam undang-undang, KPK tak diberi kewenangan untuk meng-

hentikan penyidikan. “Putusan hakim praperadilan telah melampaui permohonan pemohon, disebut ultra petita dan bertentangan dengan UU serta memiliki implikasi luas,

baik penegakan hukum maupun bagi pemberantasan korupsi,” kata Plt Ketua KPK, Taufiequrachman Ruki di kantornya, Jl HR Rasuna Said, Jakarta Selatan, Selasa (26/5).

Ruki menyatakan, secara tegas UU No 8/2002 tentang KPK menjelaskan secara jelas bahwa KPK tak mempunyai kewenangan untuk menghentikan penyidikan. KPK tak akan tunduk ke putusan Hakim Haswandi yang bertentangan dengan UU KPK, dengan memerintahkan untuk menghentikan penyidikan kasus Hadi Poernomo. “Putusan jelas bertentangan dengan pasal 40 UU no 8/2002 yang menyatakan KPK tidak berwenang melakukan penghentian penyidikan. Bolehkan putusan peradilan bertentangan dengan UU?” jelas Ruki. “Penyidikan akan jalan terus, tidak akan dihentikan dan tidak akan dipending,” tegas Ruki. Hakim tunggal Haswandi mengabulkan sebagian permohonan praperadilan eks Dirjen Pajak Hadi Poernomo, mengesampingkan bukti-bukBersambung ke hal 7 kol 3

Bunyi Terompet di Langit AS dari Bumi JAKARTA ­ Suara seperti terompet dari langit yang memekakkan telinga warga di Jerman, Australia, Ameri­ ka Serikat, dan Kanada be­ berapa waktu lalu ada yang menduganya berasal dari luar bumi, tepatnya suara alien. Benarkah demikian? “Audio atau suara itu butuh perambat, sementara di luar bumi itu tidak ada atmosfer. Tidak mungkin suara mis­ terius itu datangnya dari luar angkasa, karena tidak ada perambatnya,” tutur Kepala Lapan, Prof Thomas Dja­ maluddin, kemarin. Menurut Thomas, suara te­ Bersambung ke hal 7 kol 3

GEBYAR

Hindari Star Syndrom SEBAGAI pendatang baru di dunia akting, Elvira Devinamira sangat ber­ hati­hati dalam ber­ perilaku di ha­ dapan publik. Bukan berarti harus berpura­ pura, Puteri Indonesia 2014 ini lebih memilih hidup biasa saja.

6

Di sela pelaksanaan Muswil, Romi yang merupakan Ketua Umum mengaku sudah memikirkan risiko keberlangsungan PPP dalam Pilkada. Menurutnya, kader PPP tetap bisa ikut Pilkada meski masih ada kisruh di semua tingkatan. Dalam kubunya diklaim sudah ada penjaringan dan masih menunggu rekomendasi calon yang diusung. “Sudah penjaringan dalam beberapa Rapimwil (Rapat Pimpinan Wilayah) juga sudah dilaporkan. Nama-nama yang sudah ikut daftar akan dikirim ke DPP untuk dapat rekomen-

dasi dan SK (surat keterangan),” terang Romy di Santika Hotel Semarang, kemarin. Dijelaskan Romy, secara nasional di 75 kabupaten/kota ditargetkan PPP memiliki pimpinan daerah, baik itu sebagai wakil atau pun kepala daerah. Jateng sendiri, menurutnya bisa menyabet tujuh wilayah yak ni Rembang, Blora, Kabupaten Pekalongan, Kendal, Kabupaten Semarang. Selanjutnya Purbalingga dan Demak. “Ada dua sampai tiga target tiap provinsi,” timpalnya. Bersambung ke hal 7 kol 1

BUKA MUSWIL: Ketum DPP PPP versi Munas Jakarta Romahurmuzy membuka Muswil DPW PPP Jateng. ■ Foto: Fitria Rahmawati.

24 Ribu Liter Minyak Diselundupkan Motif Penodongan Pistol SEMARANG - Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polrestabes Semarang menggagalkan praktik penyelundupan 24 ribu liter minyak mentah atau Caralyn yang hendak dikirimkan ke calon pembeli di Semarang. Puluhan ribu liter minyak mentah yang sudah bisa digunakan untuk keperluan rumah tangga itu diangkut menggunakan tiga truk tangki merek Hino H-8275UD, Isuzu B-9171-BFA dan Mitsubishi Fuso W-8983-UZ. “Tiga orang yang diduga pemilik minyak mentah itu sudah kami tetapkan sebagai tersangka salah satunnya bernama Bambang Subakri (41), warga asal Desa Kenongo Wonosari, Senoro, Tuban, Jawa Timur,” ungkap Kapolrestabes Semarang Kombes Burhanudin, saat gelar perkara di Mapolrestabes Bersambung ke hal 7 kol 3 Meski harus melintasi jalan terjal dan menyeberangi sungai, Sofia Blake, istri Dubes AS untuk Indonesia mengaku senang. Bahkan tak merasa lelah selama dalam perjalanan menyusuri desa-desa terpencil di Kabupaten Brebes. KUNJUNGAN Istri Duta Besar AS untuk Indonesia, Sofia Blake beserta rombongan ke Dukuh Kedungabad, Desa Wlahar, Kecamatan Larangan, Kabupaten Brebes selama dua hari, Senin-Selasa (25-26/5). Kedatangannya

Anggota Dewan Diselidiki

GARIS POLISI: Petugas Satreskrim Polrestabes Semarang memasang pita larangan melintas atau police line di tiga truk pengangkut minyak mentah, di halaman parkir Mapolrestabes Semarang, Selasa (26/5) siang. ■ Foto: Felek

SEMARANG - Sat Reskrim Polrestabes Semarang masih menyelidiki motif penodongan pistol yang dilakukan Ketua Komisi C DPRD Jateng Asfirla Harisanto kepada operator alat berat Kamis (21/5) lalu. Penelusuran dilakukan untuk mengetahui kebenaran laporan penodongan senjata yang dilakukan wakil rakyat tersebut. Penyidikan juga untuk mengetahui alat yang digunakan untuk menodongkan pistol atau bukan. Kasat Reskrim Polrestabes Semarang AKBP Sugiarto mengatakan pihaknya akan mengklarifikasi atas kejadian penodongan pistol di lokasi proyek pembangunan 11 rumah tersebut. “Kami masih melakukan penyelidikan. Laporan sudah

ada dan setiap laporan yang diterima pasti akan kami tindak lanjuti,” ungkapnya. Sugiarto menambahkan selain melakukan penyelidikan, juga melakukan langkah pengumpulan keterangan sejumlah saksi dalam kasus ini. Hal itu untuk mengetahui kronologi kasus ini secara pasti. “Semua saksi, termasuk Asfirla Harisanto dan yang mengetahui kejadian,” pungkasnya. Sementara itu, Kapolrestabes Kombes Burhanudin mengungkapkan, terkait laporan penodongan pihaknya akan segera memeriksa kedua belah pihak. “Kedua belah pihak nanti akan segera diperiksa,” ungkapnya. Bersambung ke hal 7 kol 1

Istri Dubes AS Blusukan ke Desa Terpencil

Sapa Anak-anak, Bagikan Buku Dongeng ke dukuh tersebut karena ketertarikan dirinya dengan kondisi kehidupan masyarakat desa setempat. Dalam kunjungannya tersebut, Sofia Blake beserta rombongan berkesempatan melihat dan merasakan suasana kehidupan desa yang masih terpencil. Di mana untuk menuju ke lokasi tersebut mereka harus menyeberangi sungai dan berjalan kaki. Sofia Blake terlihat senang dan tanpa lelah melakukan berbagai kegiatan bersama masyarakat sekitar terutama anakanak. Selain mencoba berkenal-

an, juga membagikan buku-buku dongeng yang sengaja dibawa oleh Sofia Blake sebagai oleh-oleh untuk anak-anak di Dukuh Kedungabad. Bupati Brebes Idza Priyanti bersama jajarannya yang turut hadir di Bersambung ke hal 7 kol 1 BERKUNJUNG : Madam Sofia Blake, istri Dubes AS untuk Indonesia diterima Bupati Idza Priyanti SE saat berkunjung ke Dukuh Kedungabad, Desa Wlahar, Kecamatan Larangan, Kabupaten Brebes, Selasa (26/5). ■ Foto: Eko Saputro


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.