n Sabtu Wage n 8 Agustus 2015 Harga Eceran Rp 2.000 Harga Langganan Rp 50.000
TAHUN KE-30 No: 133
TERBIT 24 HALAMAN - ISSN 0215-3203
n Warga Geruduk Proyek Tol Bawen
Tuntut Ganti Rugi Dibayar TUNTANG - Pembangunan proyek jalan tol Semarang-Solo Sesi III Bawen-Salatiga, Jumat (7/8) siang didemo warga. Sedikitnya 33 WTP (Warga Terkena Proyek) Dusun Rembes, Desa Watuagung, Kecamatan Tuntang, Kabupaten Semarang yang menduduki lokasi proyek sembari berorasi. Dengan membawa sejumlah papan serta spanduk ala kadarnya bertuliskan tuntutan warga . Mereka meminta agar uang ganti rugi segera dibayarkan, pasalnya hingga saat ini warga tersebut belum menerima ganti
rugi dari pemerintah. Lahan yang akan jadi proyek tol Semarang-Solo Seksi III Bawen tersebar di RT 01 RW IV Dusun Rembes. Terdapat ratuBersambung ke hal 7 kol 3
DEMO WARGA: Puluhan WTP di Dusun Rembes, Desa Watuagung, Kecamatan Tuntang, Kabupaten Semarang menggelar demo sembari membawa spanduk tuntutan dengan menduduki lokasi proyek Jumat (7/8). Mereka menuntut uang ganti rugi segera dibayarkan. n Foto : Ernawaty-yan
Siap Bertemu Said Aqil Siraj JOMBANG- Pengasuh Pondok Pesantren Tebu Ireng Sholahudin Wahid menunggu iktikad baik pengurus Nahdlatul Ulama hasil Muktamar yang dpimpin ketua baru Said Aqil Siraj untuk bertemu dengannya. Namun ia berharap rencana islah itu harus melibatkan pengurus wilayah dan cabang yang saat ini belum bisa menerima hasil Muktamar. Kiai yang akrab disapa
Sholahudin Wahid
Gus Solah ini sendiri mengaku dirinya tak terlibat langsung dengan Muktamar meski sempat mencalonkan diri menjadi Ketua Umum PBNU. “Saya menunggu, tapi bukan saya yang islah, pengurus wilayah dan cabang yang haknya dilanggar,” kata Gus Solah, Jumat (7/8). Ia mengklaim ada separuh pengurus wilayah dan pengurus cabang NU yang belum bisa menerima hasil Muktamar di Jombang. Bersambung ke hal 7 kol 1
Minta Muhammadiyah Tetap Moderat JAKARTA - Din Syamsuddin berharap Muhammadiyah tetap menjadi organi- sasi Islam moderat. Muhammadiyah dimintanya tetap berada di posisi tengah saat ada kepentingan yang ingin menariknya dari posisi saat ini. “Muhammadiyah ini ada di posisi tengah, moderat, itu yang harus kita kembangkan. Ciri khas umat Islam di Muhammadiyah, dia moderat di dalam mengembangkan paham keagamaan,” kata Din di Universitas Mu- hammadi yah
Makassar, Jumat (7/8). Pesan disampaikan Din karena saat ini ada bahaya yang mengancam sifat moderat Muhammadiyah. Ada dua kelompok yang mencoba memberi warna berbeda di Muhammadiyah. Kelompok pertama menurutnya ingin membawa Muhammadiyah menjadi ormas Islam eksklusif. Bersambung ke hal 7 kol 3
BiSniS
3
PNS Kendal Wajib Pakai Akik Bupati dr Hj Widya Kandi Susanti MM mewajibkan semua PNS Kendal memakai batu akik asal setempat. Hal tersebut disampaikan usai melaunching batu akik asli Kendal di arena Kendal Expo yang digelar 7-14 Agustus di Stadion Utama Kebondalem.’’Semua PNS nanti saya wajibkan memakai batu akik asli Kendal,’’ ujarnya saat membuka Kendal Expo, kemarin.
GEByAR
Ingin IP Tinggi DIAM - diam bintang cantik Ayusitha tengah mempersiapkan diri untuk mengambil pendidikan di jenjang yang lebih tinggi lagi. Pada bulan September mendatang, ia bakal kuliah S2 di jurusan Corporate Communication, London School of Public Relations (LSPR).
Din Syamsuddin Foto: Antara
Foto: Antara
6
n Rian Dimakamkan di Brebes
Empat Kali Beli Sawah di Kampung BREBES – Jenazah Hayriantira alias Rian (37), Sekretaris Presdir PT XL Axiata, yang menjadi korban pembunuhan sadis di Garut, dimakamkan di kampung halamannya di Desa Banjar Lor, Kecamatan Banjarharjo, Kabupaten Brebes, Jumat (7/8) petang. Isak tangis keluarga, kerabat serta rekan korban mewarnai kedatangan jenazah saat tiba di Masjid Syuhada, desa setempat untuk dishalatkan. Jenazah Rian sendiri tidak dibawa
ke rumah duka karena setibanya dari Jakarta langsung menuju ke masjid tersebut. Usai dishalatkan, jenazah Rian langsung dimakamkan di pekuburan tempat kelahirannya itu. Ibu korban, Rukimah merasa terpukul dengan kematian anaknya. Semenjak kehi- langan anak kesayangannya ini, pada NoBersambung ke hal 7 kol 1
Hayriantira
DIMAKAMKAN : Jenazah Rian (37) tiba di kampung halamannya di Desa Banjarharjo Lor, Kecamatan Banjarharjo, Kabupaten Brebes, dan dimakamkan di desa setempat Jumat (7/8) petang.n Foto: Eko Saputro-yan
Efek Kemarau Panjang di Jateng
Saatnya Petani Lahan Pasang Surut Bekerja Kemarau sudah memberikan banyak efek bagi warga. Kesulitan air bersih merupakan efek berat yang harus dipikul warga selama ini, sehingga merekapun berharap adanya droping air bersih. Namun ada pula sebagian warga yang menjadikan kemarau sebagai berkah tersendiri. BAGI Ngadimin (60), musim kemarau adalah berkah. Dia bersama dengan ratusan
warga lainnya justru menunggu hadirnya musim kemarau. Saat kemarau datang, dirinya bisa menggarap lahan pasang surut di tepian Waduk Gajahmungkur Wonogiri. Warga Dusun Nglungi, Desa Gumiwang Lor, Kecamatan Wuryantoro, Wonogiri ini senantiasa banyak pekerjaan jika musim kemarau tiba. Ketika ditemui Wawasan, pria beranak lima ini tengah mandi keringat, mencangkul di tepi Waduk Gajahmungkur Wonogiri, tepatnya di Di Desa Gumiwang Lor. Dia mencangkul menggunakan satu tangan,
tangan kiri, karena tangan kanannya harus diamputasi akibat kecelakaan yang terjadi pada tahun 1991. ‘’Ketika itu saya bekerja sebagai kernet bus malam (AKAP), PO Ismo. Tahun 1991 bus yang saya kerneti mengalami kecelakaan menabrak pohon kelapa. Saya pas berada di Bersambung ke hal 7 kol 3 PETANI PASANG SURUT: Warga saat menggarp sawah pasang surut di tepian Waduk Gajahmungkur Wonogiri. n Foto: Tulus PE-yan
Sabtu Wage, 8 Agustus 2015
Melamar Pakai 150 Kg Uang Receh
HITUNG RECEHAN: Pegawai toko perhiasan di Fuyang menghitung uang receh yang dipakai untuk beli cincin berlian. ■ Foto: CCTV News
TIONGKOK-Anda merasa tidak punya uang untuk melamar kekasih hati? Kalau begitu silakan berkaca pada kisah pria asal Tiongkok bernama Liang ini. Stasiun Televisi CCTV News, Jumat (7/8), mengangkat cerita harunya berjuang 20 tahun mengumpulkan uang untuk mencari dana membeli cincin berlian.
Warga Kota Fuyang ini saat masih SD menyatakan perasaan pada teman sekelasnya. Liang adalah anak keluarga pas-pasan. “Aku akan menabung sejak sekarang untuk melamarmu ketika sudah dewasa nanti,” ujarnya saat masih berusia sembilan tahun. Perempuan yang dia taksir, menurut Liang, cuma tertawa.
Tanpa diketahui banyak orang, Liang ternyata selalu menyisihkan uang recehnya. Setelah dua dekade, terkumpul 150 kilogram koin, senilai 10 ribu Yuan (setara Rp 21,7 juta). Pekan lalu, Liang menyerahkan koin-koin itu ke toko perhiasan, menukarnya dengan cincin berlian, memicu kehebohan di seantero Negeri
Panda. Liang pun segera melamar gadis itu. “Masih ingat janjiku 20 tahun lalu untuk memberi cincin berlian?” Perempuan ini dikabarkan menangis dan bersedia menikah dengan Liang. Sebelum dilamar, mereka berdua sudah jarang bertemu, karena bekerja di kota yang berbeda. ■ mdk-Ct
Keluarga Korban MH370 Minta ke Reunion
HIGHLIGHT
■
Pinjam Uang
Baku Hantam dengan Polisi
ARAB Saudi ternyata tidak sekaya seperti yang Anda pikirkan. Raja minyak dunia itu menghadapi kebocoran anggaran yang besar menyusul merosotnya harga minyak dunia. Tak hanya itu, dikutip dari CNN Money, Jumat (7/8), Arab Saudi juga menghadapi membengkaknya pengeluaran di sektor militer. Analis mengatakan, karena dua faktor tersebut, pemerintah Saudi terpaksa menyerap cadangan keuangan negara, bahkan kemungkinan pemimpin Organisasi Negaranegara Pengekspor Minyak (OPEC) ini meminjam uang dari investor asing. Tahun ini Arab Saudi sudah menggunakan cadangan mata uang asingnya hingga US$62 miliar. Pada Juli kemarin, pemerintah untuk pertama kalinya sejak 2007, mengeluarkan surat utang negara sebesar US$4 miliar. Defisit anggaran diperkirakan mencapai 20 persen dari pertumbuhan domestik bruto (PDB) tahun 2015. Capital Economics memperkirakan pendapatan Arab Saudi pada tahun ini akan anjlok menjadi US$82 miliar, setara dengan 8 persen PDB. Kemerosotan harga minyak dunia sejak Juni tahun lalu dari US$107 per barel menjadi US$44 per barel saat ini menjadi faktor yang memeras anggaran Arab Saudi. 80 persen pendapatan Arab Saudi memang berasal dari industri minyak. Perjuangan agresif OPEC yang memilih mempertahankan pangsa pasarnya dibanding menaikkan harga, menyebabkan pasokan minyak di pasar global banjir. Arab Saudi menolak untuk memangkas produksi minyak. Dengan begitu, negara itu berharap produsen lain, salah satunya Amerika Serikat, keluar dari bisnis minyak. Pada saat yang bersamaan, Arab Saudi juga ikut campur tangan dalam perang di Yaman dan serangan udara terhadap ISIS di Suriah. Anggaran militernya tahun lalu melonjak 17 persen menjadi 10 persen dari PDB. Dalam kondisi seperti itu, Raja Salman juga memberikan bonus besar pada pekerja swasta. “Kami akan melihat peningkatan pinjaman dalam beberapa bulan mendatang,” kata Fahad al-Mubarak, Gubernur Badan Anggaran Arab Saudi.■ vvn-Ct
HOTSPOT Ibu Liburan, Dua Anaknya Kelaparan INGGRIS-Seorang ibu yang meninggalkan dua anaknya di rumah, selama tiga pekan tanpa ada pengawasan dari orang dewasa, sempat ditangkap kepolisian Inggris, tapi kini telah dibebaskan dan tidak akan mendapat tuntutan. Dikutip dari laman Mirror, Jumat (7/8), dua anaknya yang salah satu masih berusia di bawah 10 tahun, dibiarkan di rumah tanpa persediaan makanan, pemanas ruangan dan gas untuk memasak, sementara ibunya pergi menikmati liburan ke luar negeri. Dua anak itu tetap pergi ke sekolah saat ibunya berlibur, pada Januari lalu, hingga kepolisian Manchester memperoleh laporan, dan segera menyelamatkan kedua anak itu dengan menitipkannya sementara pada orangtua asuh. Ibu kedua anak itu sebenarnya berencana menikmati liburan lebih lama, dan baru akan kembali pada Februari. Tapi dia terpaksa pulang sebulan lebih cepat, setelah mengetahui adanya penyelidikan polisi terhadap perilakunya. Wanita itu ditangkap saat tiba di Bandar Udara Heathrow, London, dan ditahan dalam kasus penelantaran anak. Tapi polisi mengatakan wanita itu sudah dibebaskan dan anak-anaknya dikembalikan. Juru bicara kepolisian Manchester dalam pernyataan resmi, bahkan menyebut wanita itu tidak akan dituntut ke pengadilan. Tidak dijelaskan apa pertimbangan polisi untuk membebaskannya.■ vvn-Ct
Suami Tuntut Istri karena Tidak Cantik Lagi ALJAZIR-Seorang pria di Aljazair menuntut istri yang baru dinikahinya di pengadilan, karena menilai perempuan itu tidak terlihat secantik sebelum menikah. Ia menuduh sang istri melakukan penipuan dengan memakai riasan tebal. Dikutip dari laman Emirates 24/7, Jumat (7/8), pria yang menuntut ganti rugi sebesar $20.000 atau Rp 270 juta, itu mengaku syok ketika bangun keesokan hari setelah malam pertamanya. Dia merasa istrinya tampak jauh berbeda, sehingga bahkan sulit mengenalinya. Pria itu bahkan bersumpah di pengadilan, sempat salah mengira istrinya sebagai pencuri yang masuk ke apartemennya. “Pria itu mengatakan pada hakim, merasa ditipu oleh istrinya, yang dia tuduh menggunakan riasan tebal sebelum pernikahan mereka,” kata seorang sumber dari pengadilan. Tuntutan uang ganti rugi sebesar US$20.000, disebutnya hanya kompensasi untuk penderitaan psikologis. Tidak disebutkan tuntutan apa lagi yang akan diajukan pria itu.■ vvn-Ct
BEIJING-Keluarga penumpang pesawat Malaysia Airlines yang hilang selama setahun lebih bentrok dengan polisi di Beijing, Jumat (7/8), sementara Prancis memperpanjang pencarian serpihan pesawat di pantai-pantai terpencil di Samudra Hindia. Sekitar 50 anggota keluarga menggelar protes di dekat Kedutaan Besar Malaysia di Beijing dan sempat terlibat baku hantam dengan polisi yang mencoba menghalangi mereka memasuki jalanan menuju kedutaan. “Malaysia, temukan para penumpang,” teriak para pengunjuk rasa. Beberapa orang membawa spanduk bertuliskan: “Malaysia sembunyikan kebenaran, Malaysia tunda pencarian”. Seorang perempuan yang anak perempuannya turut menjadi korban menuntut penjelasan. “Saya ingin tahu apa yang terjadi dengan MH370. Saya ingin pemerintah memberikan sesuatu yang bisa dipercaya, argumen yang cukup dan memuaskan untuk meyakinkan kami karena ini sudah lebih dari 500 hari,” kata perempuan yang menolak disebutkan namanya itu. Pengunjuk rasa lain menunjuk pada perbedaan informasi yang dirilis oleh Malaysia dan Prancis setelah potongan sayap
yang diselimuti teritip atau siput kecil di laut, diterbangkan ke Prancis untuk diselidiki. Malaysia mengatakan, Kamis, warna cat dan segel perawatan sesuai dengan MH370, meskipun pihak berwenang Prancis belum menyatakan kesesuaian yang pasti.”Kami meminta pemerintah Malaysia memberi penjelasan kepada kami soal ini,” kata Cheng Liping, yang suaminya menjadi salah satu penumpang MH370, merujuk pada perbedaan informasi itu. Para penyelidik meyakini bahwa seseorang dengan sengaja mematikan transponder pesawat, mengalihkan arah pesawat di atas Lautan Hindia dan dengan sengaja menjatuhkannya ke lautan.
kata Hu Xiaufang yang tiga anggota keluarganya berada di pesawat tersebut, dikut i p E m i rates247, Jumat (7/8).
■ Minta Diterbangkan Sementara itu ketidakpastian terusmenerus terhadap keberadaan pesawat nahas MH370, membuat keluarga korban meradang. Sekitar 30 keluarga berkumpul di luar bandar udara Beijing, Jumat (7/8). Mereka mem- TIDAK MENYERAH: Bao Lanfang, yang putra, menantu dan cucunya menjadi inta kepada pi- penumpang Malaysia MH370, membawa spanduk dengan tulisan “Ibu selalu berada hak pener- disini menunggumu, tidak pernah menyerah” saat menuntut penjelasan bersama kelubangan Malaysia arganya kepada maskapai Malaysia di depan kantor Beijing, Kamis (6/8).■ Foto: rtr untuk menerHal yang sama juga di- apa barang milik anak saya bangkan mereka ke Pulau Reunion, tempat ditemukannya ungkapkan Lu Zhanzhong. ada di sana,” ucap dia. Meski sudah berjam-jam meserpihan sayap pesawat Menurut dia pergi ke sana MH370 beberapa waktu lalu. adalah salah satu cara menda- nunggu, keluarga korban “Keinginan kami pergi ke pat kepastian. “Kami ingin ke MH370 tidak juga mendapat Pulau Reunion dan kami akan pulau tersebut untuk mencari jawaban dari pihak Malaysia.■ mencari serpihan itu sendiri,” kebenaran. Saya ingin melihat rtr/mdk-Ct
Bom Mobil di Kabul, 8 Tewas 200 Luka KABUL-Satu bom mobil meledak pada Jumat pagi (7/8) di bagian timur Ibukota Afghanistan, Kabul, menewaskan sedikitnya delapan orang dan melukai lebih dari 100 (menurut Reuters, hampir 200) orang lagi, kata polisi. Peristiwa tersebut terjadi di dekat satu kamp militer di Daerah Shah Shahid sekitar pukul 01.00 wakrut setempat, Jumat, dan merenggut korban jiwa. Semua korban adalah warga sipil. “Satu bom truk meledak di dekat satu
barak Angkatan Darat,” kata Kepala Polisi Kabul, Abdul Rahman Rahimi . Kementerian Kesehatan Afghanistan, sebagaimana diberitakan Reuters, mengatakan 198 orang telah cedera. Puluhan orang cedera terkena puing dan pecahan kaca saat ledakan kuat mengguncang daerah yang berpenduduk padat dan mobil yang diparkir setidaknya seratus meter dari tempat ledakan rusak, kata seorang saksi mata.
Polisi memperkirakan jumlah korban tewas akan bertambah, sebab beberapa bangunan telah ambruk dan banyak mayat dikhawatirkan tertimbun reruntuhan. Belum ada pihak yang mengaku bertanggung-jawab atas ledakan itu, yang mengguncang pusat Kota Kabul dan merusak banyak rumah serta toko. Ledakan tersebut kuat luar biasa di satu kota yang sering menjadi sasaran serangan Taliban dan gerilyawan lain yang
berusaha merusak kestabilan Pemerintah Afghanistan. Beberapa bom yang lebih kecil atau serangan bunuh diri telah menjadi peristiwa mingguan di Ibukota Afghanistan itu, yang dijaga ketat, tapi bom truk yang berkekuatan besar jarang bisa memasuki kota tersebut. Satu sumber keamanan Barat mengatakan sasaran pemboman itu mungkin adalah kompleks yang digunakan oleh para pejabat intelijen Afghanistan. ■ xinhua/oana-Ct
Tolak Ngeseks, IS Eksekusi 19 Wanita IRAK-Para pengikut fanatik kelompok Islamic State of Iraq and al Sham (ISIS) atau IS dilaporkan telah mengeksekusi 19 wanita. Penyebabnya, karena mereka menolak untuk berhubungan intim dengan para pejuang ISIS. Laman Dailymail, Kamis (6/8), melansir belasan wanita yang dieksekusi itu sebelumnya telah disandera IS di kota Mosul, Irak. Tidak diketahui apakah 19 wanita yang dieksekusi itu merupakan kaum minoritas di Irak, Yazidi atau bukan. Informasi mengenai eksekusi belasan wanita tersebut disampaikan oleh Partai Demokratis Kurdi di Mosul. Menurut juru bicara partai, Said Mimousini, mereka dieksekusi mati karena menolak untuk mengikuti praktik jihad seks. Said mengatakan akibat uang dan distribusi wanita kerap kali menimbulkan kekisruhan di antara para petinggi IS. Pada Ok-
tober lalu, IS merilis sebuah pamflet yang menunjukkan harga yang harus dibayar pejuang untuk bisa membeli tawanan wanita. Bahkan, tawanan yang dijual IS masih ada yang berusia antara satu hingga sembilan tahun.
Tawanan wanita itu kemudian dijejerkan seperti drum minyak. Di pamflet itu, tertulis harga untuk bisa membeli tawanan gadis berusia 1-9 tahun senilai US$172 atau setara Rp2,3 juta. Kendati harganya tak murah, namun gadis balita itu yang jus-
DIEKSEKUSI: Wanita di dalam kerangkeng yang akan dieksekusi ISIS atau IS karena menolak berhubungan intim dengan pejuang IS. ■ Foto: daily mail
tru diminati anggota IS. Pamflet itu dipublikasikan pada 16 Oktober tahun lalu. Di sana tertulis pelanggan mereka hanya diizinkan untuk membeli tiga gadis saja. Namun, mereka membuat pengecualian bagi pelanggan asal Turki, Suriah dan negara-negara Teluk. Zainab mengatakan, anggota IS yang diberi kesempatan untuk memilih wanita yang akan dibeli, lalu baru boleh dibeli oleh pria kaya Timur Tengah. Informasi tersebut dibenarkan oleh utusan khusus PBB untuk tindak kekerasan seksual, Zainab Bangura. “Satu gadis bisa dijual dan dibeli oleh lima atau enam pria berbeda,” kata Zainab. Dia mengemukakan, anggota IS itu tak segan menjual kembali gadis itu kepada keluarga mereka. Tetapi, sebagai imbalannya, keluarga harus membayar uang tebusan.■ vvn-Ct
Sabtu Wage, 8 Agustus 2015
PNS Kendal Wajib Pakai Akik ■ Bupati Ingin Tingkatkan Ekonomi Warga KENDAL-Bupati dr Hj Widya Kandi Susanti MM mewajibkan semua PNS Kendal memakai batu akik asal setempat. Hal tersebut disampaikan usai melaunching batu akik asli Kendal di arena Kendal Expo yang digelar 7-14 Agustus di Stadion Utama Kebondalem.’’Semua PNS nanti saya wajibkan memakai batu akik asli Kendal,’’ ujarnya saat membuka Kendal Expo, kemarin. Bupati mengatakan, dengan ditemukanya batu akik asli Kendal akan sangat membantu masyarakat Kendal untuk meningkatkan perekonomian. Batu-batu tersebut berdasarkan pendataan memiliki 13 ragam jenis. Di antaranya, panca warna, teratai, fosil total, white onyx, badar lumut, badar perak, telur kodok, kecubung asap, retak seribu dan mani gajah.’’Kalau ini dikembangkan dengan baik maka akan meningkatkan perekonomian warga,’’ tuturnya. Sedangkan ketua panitia expo yang juga Sekda Kendal, Ir Dwianto MT mengatakan,
SOLO-Menteri Perdagangan (Mendag), Rachmat Gobel mengemukakan kondisi perekonomian yang lesu harus disikapi dengan positif, karena tak hanya menimpa Indonesia namun juga di negara lain. Yang harus dicamkan yakni, kendati ekonomi lesu pasar tetap ada, sebab tidak ada istilah pasar lesu. “Satu hal yang bisa menjawab dan menghadapi ekonomi lesu adalah dengan inovasi. Bagaimana meningkatkan daya beli masyarakat dengan inovasi dari produk yang dibuat,” kata Mendag dalam ketika membuka Pameran Pangan Nusa dan Produk Dalam Negeri Regional (PPN dan PDNR) tahun 2015 di Benteng Vastenburg Kota Surakarta,
Kendal Expo merupakan agenda rutin tahunan, yakni pameran multiproduk yang menampilkan produk-produk unggulan khas Kabupaten Kendal. Menurut Sekda, pameran itu sangat efektif bagi pelaku UMKM untuk mempromosikan produknya. Kalau selama ini yang menjadi kendala pelaku UKM terkait pemasaran produk, dengan adanya perhelatan ini diharapkan bisa membantu mereka dalam berpromosi. Kendal Expo diharapkan bisa membantu pelaku UMKM yang berpotensi, untuk tumbuh besar dan ikut mengembangkan perekonomian masya -
rakat.‘’Pameran tersebut akan menjadi wadah bagi pelaku UKM untuk melebarkan jaringannya. Sementara bagi pemuda bisa memunculkan inspirasi dan kreativitasnya,’’ katanya. ■ Kendal Mukti Sementara itu Kabag Perekonomian, Sudi Mudiyono, mengatakan, Kendal Expo tahun ini bertema Kendal Mukti. Kegiatan mempromosikan hasilhasil pembangunan yang sudah berlangsung selama satu tahun terakhir. ‘’Kendal Expo merupakan rangkaian peringatan HUT ke-410 Kabupaten Kendal. Kegiatan ini rutin digelar setiap tahun,’’ ujarnya. Dia menjelaskan, lebih dari 250 stan itu terdiri atas stan SKPD, kecamatan, BUMN/BUMD, pendidikan dan pedagang kaki lima (PKL). Stan SKPD dan kecamatan akan memamerkan hasil-hasil pembangunan yang dilakukan satu tahun terakhir.■ Mar-Ct
KENDAL EXPO: Bupati dr Hj Widya Kandi Susanti MM didampingi anggota Forkopinda membuka Kendal Expo. ■ Foto: Agus Umar
Ekonomi Lesu, Tapi Pasar Tetap Ada Jumat (7/8). “Kita harus dapat menjadikan produk lokal berkualitas nasional dan kemudian internasional. Disitulah mengapa Kemendag hadir di tengah masyarakat, dengan tujuan ingin mempromosikan produk Indonesia,” kata Rachmat Gobel dalam acara yang dihadiri Dirjen Pedagangan Dalam Negeri Kemendag Srie Agustina dan pejabat walikota Surakarta Budi
Suharto. Apalagi pemerintah mempunyai target peningkatan ekspor 300% sampai dengan 2019. Sekarang ini pemerintah sedang mengupayakan perundingan baik di tingkat regional maupun internasional yang tentunya untuk mengisi pasar dimaksud dengan produk Indonesia. Menyinggung penyelenggaraan PPN dan PDNR, diharapkan mampu
meningkatkan dan memperkenalkan potensi kuliner unggulan Nusantara, serta meningkatkan penggunaan produk potensial dalam negeri. Pameran yang diselenggarakan merupakan bentuk dukungan pembinaan dan pemberdayaan usaha mikro kecil dan menengah (UMKM). Selain sebagai sarana promosi, pameran juga bisa mengangkat produk dalam negeri serta melihat berapa besar potensi dan kekayaan serta inovasi yang
dilakukan pengusaha. “Ini adalah kegiatan kedua di tahun 2015. Yang pertama di Gorontalo dan kedua Siolo, ketiga di Bukitinggi dan keempat di Jakarta,” katanya. Pada kesempatan sebelumnya, Dirjen Perdagangan Dalam Negeri Kemendag Srie Agustina melaporkan, pameran memfasilitsi sekitar 3.000 UMKM. Saat ini Kemendag membina sekitar 19 ribu UMKM dan 30% di antaranya mampu memasok ke sejumlah toko modern, hypermart, supermarket dan
departemen store. Melalui pembinaan dan pameran, UMKM mampu meningkatkan omzetnya sampai lebih dari 200% dari sebelumnya yang hanya 66%. Pada kesempatan sama Kemendag juga memberikan bantuan sarana usaha sebanyak 60 gerobak, 50 unit tenda usaha dan 50 sepeda ontel berikut rombong jamu bagi UMKM di Surakarta. Sedangkan kepada penjual jamu di Kab Sukoharjo juga diserahkan 50 unit sepeda berikut rombong jamu. Pameran yang akan digelar hingga 10 Agustus 2015 diikuti 136 UMKM dari 12 provinsi di Indonesia. K-2/Ct
BANTUAN SEPEDA: Mendag Rachmat Gobel menyerahkan bantuan sepeda kepada perwakilan penjual jamu pada Pembukaan Pameran Pangan Nusa dan Produk Dalam Negeri Regional Tahun 2015 yang berlangsung di Benteng Vastenburg, Solo.■ Foto: Bagus Adji W
Penghimpunan Pajak Kanwil DJP II Baru 38% SOLO-Penghimpunan pajak oleh Kantor Wilayah (Kanwil) Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Jawa Tengah II hingga akhir Juli 2015 baru mencapai 37% dari target sebesar Rp 10 triliun. Kondisi demikian selain erat kaitannya dengan situasi ekonomi yang lesu, juga masih sedikitnya pencairan dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) maupun Anggaran Pendapatan Belanja Nasional (APBN). “Target penghimpunan pajak pada 2015 sebesar Rp 10 trilyun, jumlah tersebut naik di-
banding tahun lalu Rp 6 triliun,” kata Kepala Kanwil DJP Jateng II, Yoyok Satiotomo, Jumat (7/8). Dikatakan Yoyok, penghimpunan pajak di wilayahnya dari waktu ke waktu terus mengalami peningkatan. Sebagai gambaran bila di akhir Juli 2015 penghimpunan telah mencapai 37% dibandingkan bulan sebelumnya yang baru terkumpul 28% persen dari target. Pajak yang terkumpul sekarang ini kebanyakan berasal dari transaksi dan pajak gaji pegawai.
Masih kecilnya pajak yang dihimpun juga erat kaitannya dengan masih kecilnya pencairan dana APBD mapun APBN sebab baru mencapai 10 persen. Jumlah terbesar dana yang dihimpun setiap tahunnya atau sekitar 50 persen dari target berasal dari pencairan APBD dan APBN. Pada bagian lain keterangannya dikemukakan, pihaknya juga tengah melakukan klarifikasi kepada 63 wajib pajak (WP) berkait pajak pertambahan nilai (PPN). Mereka terindikasi sebagai pengguna faktur
fajak fiktif dengan nilai total Rp 21 miliar lebih. Perlu diketahui penerbitan faktur pajak fiktif masuk kategori pidana. Walaupun demikian, DJP mengupayakan penanganan secara persuasif melalui klarifikasi dan menyatankan agar mereka yang menggunakan faktur pajak fiktif untuk kooperatif membayar kewajibannya. Apabila pengusaha tidak kooperatif, kasusnya dilanjutkan melalui pemeriksaan barang bukti permulaan atau langsung dilakukan penyidikan. ■ K-2/Ct
Wisata di Tengah Perumahan WAHANA pendulum Fun Adventure menjadi salah satu andalan baru di Water Blaster. Arena permainan air terbesar di Kota Semarang ini menjadi salah satu pesona wisata di tengah area Perumahan Candi Golf Semarang. ■ rth-Ct
Investasi Menjanjikan APARTEMEN Sentraland memberikan fasilitas kantor, hotel, kondotel, dan apartemen yang terinyegrasi dalam satu bangunan dengan investasi yang menjanjikan. Berada di lokasi strategis tersedia 354 unit apartemen dengan 172 kondotel lengkap dengan spa, resto dan fitnes center. ■ rth-Ct
Sabtu Wage, 8 Agustus 2015
Stop Perpeloncoan Siswa Suara Menguatkan Perempuan
P
SEBANYAK 15 perempuan tercatat dalam Komisi Pemilihan Umum untuk maju dalam kontestasi pilkada serentak di 21 kabupaten/kota di Jateng. Secara angka, keterwakilan perempuan dalam pilkada tersebut cukup menggembirakan. Akan tetapi, apakah ke-15 perempuan, baik yang maju sebagai calon kepala daerah maupun wakil kepala daerah, semunya bakal memenangi pilkada? Sementara di sejumlah daerah muncul dua, bahkan tiga, pasangan yang bakal bertarung dalam pilkada 9 Desember. Apabila dalam satu daerah terdapat dua pasang, maka sebanyak 42 pasangan yang akan mengikuti pilkada. Karena itu, keterlibatan 15 perempuan tersebut terlalu minim atau tidak lebih dari 15 persen, dibandingkan dengan 89 laki-laki yang tercatat mendaftarkan diri. Keterlibatan perempuan dalam politik pada era reformasi patut diapresiasi. Laki-laki dalam posisi puncak pemerintahan perlahan-lahan bukan lagi sebagai pandangan dominan. Apa yang diturunkan dalam ’’Liputan Khusus’’ koran ini pada Rabu (5/8) berjudul ’’Tak Mau Sekadar Kanca Wingking’’ memotret fenomena kekuatan kaum perempuan dalam berpolitik aktif. Perempuan bukan hanya sebagai pendamping yang mengurusi masalah dapur, namun juga menyusun dan menjalankan kebijakan. Mereka bukan lagi hanya berkutat di balik perjuangan laki-laki, melainkan berkiprah aktif menyusun anggaran, menentukan kebijakan, mengatur posisi jabatan struktural dan strategis, serta membahas, kemudian menjalankan roda pemerintahan. Sudah cukupkah program affirmative action untukmemperjuangkan kesetaraan dalam berpolitik? Tentu masih sangat jauh dan perlu diperjuangkan lebih gigih. Masalah politik tidak melulu berhenti pada masalah kesetaraan. Namun muncul isu-isu yang jauh lebih sensitif yang merugikan masyarakat. Isu hangat adalah menyangkut mahar kepada partai politik ketika bakal calon hendak melamar sebagai kepala daerah. Isu tersebut mencuat karena banyak partai politik yang minim kader berkualitas. Di sisi lain, sosok-sosok berkualitas tidak memiliki kendaraan menuju pilkada. Persyaratan administratif, termasuk di dalamnya finansial, bagi calon independen terasa lebih berat ketimbang maju lewat partai politik. Sekalipun tidak ada mahar, tetapi ongkos politik tidaklah gratis. Pemasangan baliho, pembuatan bendera, dana kampanye, serta berbagai jenis bantuan akan menyedot anggaran tidak kecil. Belum lagi dalam proses pemilihan, mulai dari penempatan saksi di TPS hingga pengawasan dalam penghitungan suara. Proses menuju tahapan-tahapan dalam pilkada—apalagi yang berbau suap—sangat merugikan kaum perempuan. Pemerhati politik Undip Yulianto menyatakan kaum perempuan sejatinya lebih tahan godaan dalam penyelewengan anggaran. Hanya saja, proses untuk menjadi kepala daerah menemui kendala-kendala yang tidak ringan. Maka, kesetaraan dan kesempatan perempuan berkarier politik penting disuarakan lebih lantang melalui forum-forum formal maupun informal.■
Warga terkena tol Bawen tuntut uang ganti rugi. Lebih penting untuk dituntut ya uang ganti untung. *** Gerebek oli, TNI mengaku salah dan minta maaf. Teladan sikap ksatria yang patut jadi anutan.
Kang Waswas (Teladan kerendahan dari Jombang: menolak jadi Rais Aam)
PENDIRI PEMIMPIN UMUM PEMIMPIN REDAKSI/PENANGGUNG JAWAB PEMIMPIN PERUSAHAAN WAKIL PEMIMPIN PERUSAHAAN
: Ir H Budi Santoso : Irianto Joko Moelyono : Agus Toto Widyatmoko : Sarsa Winiarsih Santoso : Djoko Sutedjo
REDAKTUR SENIOR: Sosiawan. REDAKTUR PELAKSANA: Budi Sutomo, Achmad Ris Ediyanto. KOORDINATOR LIPUTAN: Heri Suyanto. PERSONALIA REDAKSI: Samsudin Bakrie. REDAKTUR: Eddy Tuhu PW, Adlan Heriyudi, Sosro Margono, Sucito, Kusmiyanto, Didik Saptiyono, Aman Ariyanto, Yunan Hidayat, Soetjipto, Wisnu Setiaji, Yanuar Dwi Sarjono, Sunarto, Siti Khajarwati, Rita Hidayati. Reporter: Unggul Subagyo, Sugeng Ariatmojo, Sapto Sari Jati, Felek Wahyu, Jaka Nuswantara, Nurul Wahid, Rusmanto Budi, Ernawaty, Agus Umar, Sunardi, Fitria Rahmawati, Arix Ardana. Fotografer : Weynes Furqon S. Koresponden Kedu: Tri Budi Hartoyo (Koordinator), Widyas Cahyono, Ali Subechi. Banyumas: Joko Santoso (Koordinator), Hermiana Englaningtyas, Ady Purwadi. Pekalongan : Janti Artati (Koordinator), Eko Saputro, Hadi Waluyo, Probo Wirasto. Pati : Wahono (Koordinator), Budi Santoso, Ali Bustomi. Surakarta: Tulus Premana (Koordinator), Bagus Atas Adji W, Sutyatmoko W, Suti Hapsoro. MANAJER IKLAN/PROMOSI: Agung Wahyu Jawoto. MANAJER PEMASARAN: Teguh Slamet Widodo. MANAJER TU: Yetti Ismiyati. MANAJER PENGEMBANGAN SDM: Widiyartono R. KABAG KEUANGAN: Siti Aisyah. KABAG AKUNTANSI: Dwi Suparno. ALAMAT REDAKSI : Jl. Kawi No 20 Semarang - 50251, Telp (024) 8507070, Faks (024) 8502727 redaksi@koranwawasan.com ALAMAT IKLAN - PEMASARAN : Jl. Kawi No 20 Semarang-50251, Telp. (024) 8507070 Faks (024) - 8313717 iklan@koranwawasan.com pemasaran@koranwawasan.com ALAMAT TATA USAHA Kompleks Pertokoan Simpang Lima Blok A/10 Semarang Telp.: (024) 8314170 Faks. (024) 8317113 REKENING BANK : PT Sarana Pariwara Semarang BII 2.018.031468 - BANK JATENG 1.034.07578.9 CIMB NIAGA 453.0100081.00.0 PENERBIT : PT Sarana Pariwara Semarang/Anggota SPS. IZIN TERBIT : SK Menpen RI No. 027/ SK/Menpen/SIUPP/A7 Tanggal 23 Januari 1986. TERBIT PERDANA : Tanggal 17 Maret 1986 DICETAK OLEH : PT TEMPRINA MEDIA GRAFIKA SEMARANG
Ahmad Ainur Rofiq
”
Perbaikan kepribadian sejak dini akan memiliki pe- ngaruh besar terhadap karakter siswa. Pengembangan pendidikan karakter pada intinya bertujuan membentuk siswa yang tangguh, bermoral, berahlak mulia, kompetitif, berjiwa patriotik, bertoleran, dan takwa kepada Tuhan Yang Mahaesa. Oleh karena itu, pendidikan karakter penting bagi pendidikan di Indonesia. Pendidikan karakter akan menjadi basic atau dasar dalam membangun peradaban yang luhur.
ERIODE lalu, Men teri Pendidikan dan Ke budayaan (Men dik bud) Mo ham mad Nuh mewanti-wanti terja di nya tindakan kekerasan yang terjadi pada saat masa orientasi siswa (MOS). Hal ter se but sudah sejak lama di layangkan agar aksi perpeloncoan terhadap peserta didik atau siswa baru tidak ter ulang kembali. Namun dalam praktiknya, perpeloncoan terhadap siswa baru masih terjadi. Baru-baru ini aksi perpe loncoan terulang kembali di SMA negeri 10 kota Ban dung, jawa barat. Menurut pe nuturan, sebanyak enam sis wa baru harus ditandu oleh palang merah remaja (PMR) di sela-sela kegiatan MOS. Hal itu, disebabkan karena kelelahan yang diakibatkan duduk terlalu lama. Di si si lain, memang terdapat sis wa baru yang mengidap pe nyakit dan tidak kuat un tuk duduk terlalu lama. Selain itu, kemarin pada tanggal 29/07/2015 Anies Baswedan mengadakan kunjungan ke sejumlah sekolah di tanggerang yang sedang men jalani MOS. Sangat me ngejutkan aksi perpeloncoan terulang kembali. Para siswa ba ru disuruh memakai atri but aneh. Misalnya, meng gen dong tas dari tempat sampah. Perlu diketahui bahwa tidak selamanya perpeloncoan berbau negatif. Di sisi lain, tanpa disadari perpeloncoan terhadap siswa baru terselip hal positif. Misalnya, pemberi an stimuli “kekerasan” yang dilakukan oleh senior terhadap junior bertujuan untuk merangsang siswa agar memiliki mental kuat. Selain itu, sistem MOS yang dibumbui kekerasan juga berman faat untuk membentuk karakter pemberani. Meski terkadang unsur keke rasan yang dilakukan da lam kegiatan MOS sampai me nelan korban. Namun, ti dak bisa disalahkan begitu sa ja dengan sistem yang dipergunakan. Melainkan per lu dicari penyebab siswa tersebut meninggal. Bisa jadi mempunyai kelainan atau penyakit yang memang tidak tahan terhadap kondisi tertentu. Namun, kegiatan-kegiatan MOS cenderung lebih banyak
Apakah Perpanjangan Waktu Bisa Selesaikan Masalah Calon Tunggal? KOMISI Pemilihan Umum (KPU) akhirnya memperpanjang masa pemdaftaran calon pilkada serentak 2015 untuk daerah-daerah yang hanya memiliki satu pasangan calon. Perpanjangan waktu satu mingg ke depan itu dimaksudkan untuk memberi kesempatan kepada partai-partai politik untuk mempersiapkan calonnya, sehingga pilkada tidak perlu ditunda karena diikuti oleh minimal dua pasangan calon. Meskipun Presiden Jokowi kurang berminat mempersiapkan solusi, saya sependapat dengan pemerintah yang mempersiapkan Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-Undang (Perppu). Sinyal itu telah disampaikan Menteri Hukum dan HAM Yasonna Laoly, Jumat (31/7). Alasannya, menunda pilkada di daerah yang hanya memiliki calon tunggal bukanlah hal yang bijak dan jalan terbaik. Apalagi jika munculnya calon kepala daerah yang hanya satu pasang itu didasari oleh ketakutan partai-partai politik yang tidak memiliki calon kuat di daerah tersebut. Maka, mereka memilih untuk tidak memunculkan calon dengan maksud agar pilkada ditunda hingga 2017. Faktor inilah yang tampaknya luput atau mungkin disengaja oleh para anggota DPR sebagai pembuat Undang-Undang. Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) juga mendesak kepada pemerintah untuk segera menerbitkan perppu untuk mengakomodasi calon pasangan tunggal dalam pilkada serentak akhir tahun ini. Karena itu, jika perppu merupakan solusi terbaik guna mengatasi problem calon pasangan tunggal, maka pemerintah harus secepatnya menerbitkan perppu. Hal itu sangat urgen, mengingat waktu yang dimiliki oleh KPU untuk mengatur tahapan pilkada suah sangat mepet. Jika pemerintah terlambat mebnerbitkn perppu, sangat mungkin hal itu akan menghambat tahapan pilkada yang sudah teragendakan dan disepakati bersama. Pengunduran tahapan pilkadea, terlebih jadual tentu mengandung risiko
mengandung hal yang ber bau negatif daripada hal positif. Kekerasan secara fisik maupun psikologis kerap me ngiringi selama proses MOS berlangsung. Pelecehan se kecil apapun atau hukuman yang berlebihan turut andil menabur benih kekerasan dalam diri generasi mu da. Hukuman seperti push up, lari keliling lapangan, dan dijemur diterik ma tahari merupakan hal yang biasa. Disamping itu, pelaksanaan MOS sering kali disalah pahami. Sehingga MOS lekat sekali dengan tindakan bully khususnya dilakaukan oleh para senior. Tidak jarang mereka menggunakan dalih keke rasan fisik untuk melatih kekuatan fisik dan mental. Padahal apabila ditelusuri lebih jauh, sebenarnya hal tersebut dilakukan untuk kesenangan dan balas dendam senior terdahulu. Sangat disayangkan, sistem atau pelaksanaan MOS harus terciderai dengan tindak kekerasan yang merugikan orang lain. Hal tersebut tentu juga berimplikasi pada nama baik sekolah maupun madrasah. Bahkan orang tua siswa sekalipun merasa dirugikan atas perlakuan yang diberikan secara tidak wajar. Untuk mengantisipasi hal tersebut agar tidak terulang ke sekian kali. Permedikbud No 55 tahun 2014 pasal 2 menegaskan bahwa “masa orientasi peserta didik bertujuan untuk mengenalkan progam sekolah, cara belajar, penanaman konsep pengenalan peserta didik, dan kepramukaan sebagai pembinaan awal ke arah terbukanya kultur sekolah kondusif bagi proses pembelajaran lebih lanjut sesuai dengan tinjuan pendidikan nasional”. Oleh kerena itu, kekerasan dalam dunia pendidikan khususnya dalam MOS un tuk segera dihapuskan. Dirasa penting pencegahan dilakukan guna menaggulangi dan mengurangi aksi kekerasan, pelecehan dan lain-lain. Seyogyanya pendidikan mampu memberikan pengajaran mengenai etika,
moral, cara berkomunikasi yang baik dan lain-lain. Adanya tindakan keke rasan dalam dunia pendidikan menjadi indikator bahwa nilai-nilai kemanusian di lingkup sekolah masih kurang. Disisnilah urgensi humanisasi pendidikan sangat dibutuhkan. Humanisasi pen didikan yaitu upaya memperbaiki kualitas siswa dari segi kederdasan intelegensi question, emosionl question, spiritual question. Selain itu, sudah tidak zamannya sistem hukuman fisik masih dipergunakan di dunia pendidikan. Paradig ma pendidikan perlu dirubah dengan mereposisi pendidik. Dalam hal ini pendidik yang dimaksud adalah orang tua dan guru. Kedua subjek ter sebut harus mampu mengontrol anak didiknya secara benar dan tepat. Namun, ti dak selamanya gerak anak dibatasi justru ekspresi yang dilakuakannya mampu menciptakan mental yang bagus dan tidak apatis. Dengan demikian, guru sebagai ujung tombak dalam dunia pendidikan formal mem punyai tugas besar da lam membangun kepribadian siswa yang berahlakul kha rimah. Hal ini berimplikasi pada sifat, sikap, perilaku luhur terhadap per gaulan sesama teman. Jadi hal yang harus dilakukan seorang guru yaitu terus memperbaiki kualitas kepribadian siswa sejak dini. Perbaikan kepribadian sejak dini akan memiliki pengaruh besar terhadap karakter siswa. Pengembangan pendidikan karakter pada intinya bertujuan membentuk siswa yang tangguh, bermoral, berahlak mulia, kompetitif, berjiwa patriotik, bertoleran, dan takwa ke pada Tuhan Yang Mahaesa. Oleh karena itu, pendidikan karakter penting bagi pendidikan di Indonesia. Pendidikan karakter akan menjadi basic atau dasar dalam membangun peradaban yang luhur.■ Penulis, Ketua Intelektual for Reseach Quranic Studies UIN Walisongo Semarang
Alamat pengiriman tulisan opini dan surat pembaca: opini@koranwawasan.com Artikel opini maksimal 5.000 karakter dan disertai foto penulis.
politik sangat besar. Tentu hal itu tidak kita kehendaki bersama. Menurut data di KPU, masih terdapat tujuh daerah yang pilkadanya hanya terdapat satu pasangan calon. Artinya, terdapat tujuh daerah yang menanti terbitnya perppu agar pilkada serentak 2015 tetap bisa dilaksanakan. Sebab, jika pilkada ditunda pada 2017 hanya karena terdapatnya satu pasangan calon, tentu rakyat daerah itu yang dirugikan. Harus diingat bahwa dua tahun bukanlah waktu yang singkat. Apalagi belum ada jaminan bahwa dua tahun lagi, pada pilkada serentak 2017, akan muncul pasangan calon lebih dari satu. Bagaimana kalau nanti pada 2017 yang muncul tetap satu pasangan calon? Apakah pilkada di daerah itu hanrus ditunda lagi? Sekali lagi, rakyatlah yang pada akhirnya akan dirugikan, karena tidak kunjung memiliki pemimpin difinitif yang dikehendaki. Hal lain yang sangat penting untuk dipertimbagkan adalah kemungkinan munculnya calon yang direkayasa untuk menyiasati agar pikada tidak tertunda. Fenomena munculnya “calon boneka” sangat mungkin terjadi jika tidak dilakukan sebuah terobosan hukum. Karena itu, pemerintah, dalam hal ini presiden, dituntut untuk secepatnya menerbitkan perppu sebagai solusi dan terobosan hukum untuk mengatasi kondisi yang sangat mendesak, yakni tertundanya pilkada karena hanya diikuti satu pasangan calon. Sebab, sangat tidak adil dan tidak bijak jika pasangan calon yang mentaati UU justru harus “dihukum” , karena tidak adanya lawan atau ketakutan lawan. Perppu bisa mangatur mekanisme pemilihan antara pasangan calon tunggal melawan “bumbung kosong” atau untuk menyakan setuju atau tidak. Pertanyaan saya, kalau tidak perppu, lalu apa solusi terbaik, adil, dan bijak guna mengatasi calon tunggal? Apakah pilkada harus ditunda? Sebab perpanjangan waktu pendaftaran, sama sekali tidak menjamin munculnya pasangan calon untuk mendaftar.■ Rendi Anggito Perum Kekncan Mukti, Pedurungan, Semarang.
Berantas Penyakit Masyarakat Secara Bersama-sama BERBAGAI macam formula ditempuh oleh pemerintah maupun elemen masyarakat untuk memberantas penyakit masyarakat
(pekat). Kegiatan razia yang dilakukan oleh aparat keamanan di banyak wilayah merupakan bukti nyata dan komitmen aparat penegak hukum dan pemerintah dalam upaya pemberantasan penyakit masyarakat. Berbagai penyakit masyarakat yang merebak luas seperti penyalahgunaan narkoba, judi, minuman keras (miras), pelacuran, dan lain sebagainya yang lebih banyak meresahkan masyarakat. Perkembangan teknologi informasi juga membuat peredaran narkoba dan pekat lainnya sangat sulit untuk dibendung dan dilacak. Di satu sisi aparat pemerintah dan keamanan dituntut untuk cepat mengatasinya, namun pada sisi lain dihadapkan pada keterbatasan sumber daya manusia. Untuk itu saya mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama–sama dengan segenap instansi terkait, terutama TNI dan Polri, guna bekerja sama dan membangun komitmen untuk memberantas penyakit masyarakat serta menjaga citra wilayah kita sebagai kota budaya dan bermoral demi menyelamatkan anak cucu kelak. Memang, selalu ada alasan dan faktor yang mendorong mereka melakukan penyimpangan sosial. Mungkin karena pengaruh lingkungan; mungkin karena ingin mencapai kepuasan hidup; mungkin hanya ingin meniru orang lain, mungkin ingin hal lain daripada yang lain; mungkin karena ketidakpuasan terhadap sesuatu yang dihadapi; dan masih banyak kemungkinan-kemungkinan lain yang menjadi penyebab orang melakukan penyimpangan sosial dalam bentuk penyakit masyarakat. Agar anggota masyarakat tidak melakukan penyimpangan sosial diperlukan adanya peran dari masyarakat untuk mencegah atau mengatasi penyakit sosial yang dilakukan anggota masyarakat. Misalnya membimbing atau mengajak berupa anjuran dengan sopan dan menciptakan situasi dan kondisi yang kondusif Namun sejatinya yang paling jitu adalah dengan cara meningkatkan ibadah dan keimanan kepada Allah SWT. Dengan keimanan dan ketaqwaan maka pengawasan dan pengendalian seseorang untuk melakukan hal-hal yang tidak baik akan lebih terkontrol. Kesadaran yang muncul dari dalam diri setiap orang lebih jauh memberikan efek positif dari pada paksaan dari luar diri seseorang.■ Elsana Eko Adi Saputro Tegalsari, Sragen Kulon, Kota Sragen.
Sabtu Wage, 8 Agustus 2015
Robiatul Wakili Jateng di PAI Nasional SALATIGA - Salah satu siswa SMP Negeri 9 Salatiga Robiatul Adawiyah, berhasil menjadi juara I MHQ tingkat provinsi Jateng yang digelar 15 - 17 Juni lalu di Asrama Haji Donohudan Boyolali, dalam acara Pekan Ketrampilan dan Seni Pendidikan Agama Islam (Pentas PAI ). Dengan keberhasilan ini, Robiatul Adawiyah selanjutnya maju mewakili Jawa Tengah pada Pentas PAI Tingkat Nasional di Bekasi yang akan digelar pada 10 - 15 Agustus 2015 mendatang oleh Kementerian Agama Republik Indonesia. Melepas keberangkatan Robiatul Adawiyah ke Bekasi, Walikota Salatiga, Yuliyanto SE. Dalam kesempatan bertemu walikota, Jumat (7/8), Robiatul Adawiyah mendapatkan sejumlah wejangan sekaligus doa. “Semoga anak kami Robiatul Adawiyah berhasil bisa meraih juara I sekaligus mengharumkan nama Kota Salatiga di Tingkat Nasional,” kata walikota di kantor walikota, kemarin. Rencananya kontingen jateng ini akan diberangkatkan pada tanggal 9 Agustus pukul 20.00 WIB di Kanwil Kementerian Agama , Provinsi jawa Tengah. ■ rna-jie
BERPAMITAN : Robiatul Adawiyah, salah satu siswa SMP Negeri 9 Salatiga saat berpamitan dengan Walikota Yuliyanto di Pemkot Salatiga, kemarin. ■ Foto : Ernawaty
Hakteknas Dorong Kemajuan Iptek di Bidang Maritim JAKARTA - Kemaritiman menjadi salah satu sub tema yang diangkat dalam perayaan Hari Kebangkitan Teknologi Nasional (Hakteknas) pada 10 Agustus mendatang. Kegiatan ini diharapkan dapat mendorong riset dan kemajuan ilmu pengetahuan teknologi (Iptek) di bidang maritim. Dalam rangkaian Hakteknas akan ada peluncuran tiga kapal riset milik Indonesia yaitu Baruna Jaya IV, Rigel 933 dan Bawal Putih III. Ketiganya akan memulai ekspedisi di sejumlah perairan Indonesia. “Baruna Jaya IV berangkat survei kelautan di Penajam, kapal Rigel 933 milik TNI akan melakukan ekspedisi ke perairan Batam dan Bawal Putih III milik Kementerian Kelautan Perikanan juga melakukan survei kelautan,” ujar Menteri Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Menristek Dkiti), Mohamad Nasir di Jakarta. Ketiga kapal canggih tersebut akan dilepas oleh Presiden Joko Widodo di Komando Lintas Laut Militer (Kolinlamil), Tanjung Priok, Jakarta. “Kita juga akan meluncurkan kapal Tongkang besar buatan anak bangsa, sekarang kapalnya ada di Balikpapan. Kapal itu, bisa membersihkan kilang minyak setelah selesai beroperasi,” kata Nasir. Ketua Umum Peringatan Hakteknas ke 20, Muhammad Dimyati mengatakan kapal Baruna Jaya IV merupakan milik Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT) yang akan menuju Penajam sekaligus menjalankan inisiasi pengembangan Marine Techno Park di Penajam. “Presiden akan melakukan teleconference dengan Bupati Penajam untuk kesiapan pengembangan Marine Techno Park,” kata Dimyati yang juga menjabat sebagai Direktur Jenderal Penguatan Riset dan Pengembangan Kemristek Dikti. ■ SMNetwork/nya-jie
Ermaya Rektor IPDN SUMEDANG - Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo, Jumat (7/8) melantik Ermaya Suradinata menjadi Rektor IPDN menggantikan pejabat lama Suhadjar Diantoro. Bersama Ermaya juga dilakukan pelantikan puluhan pejabat baru di lingkungan IPDN. Dalam arahannya Tjahjo mengingatkan kembali Revolusi Mental di jajaran Kemendagri. “Revolusi mental harus kita maknai sebagai perubahan yang cepat, mendasar dan berkesinambungan dalam cara berpikir, merasa, dan bertindak. Cipta, Rasa dan Karsa. Aktualisasinya bagaimana praja sebagai calon aparatur juga harus mampu melakukan perubahan dimulai dari sikap dan perilaku sendiri,” kata Tjahjo di Kampus IPDN, Jatinangor, Sumedang, kemarin. Disisi lain, dia mengajak seluruh aparatur IPDN termasuk tenaga pengajar harus konsisten untuk bebas KKN. Mulai dari proses penerimaan Praja IPDN hingga penempatan lulusan IPDN. Dan Mendagri, tidak ragu untuk menindak tegas kepada praja dan pejabat IPDN yang melanggar aturan dan masih melakukan KKN. ■ SMNetwork/F4-jie
■ Penerapan Lima Hari Sekolah
Belum Siap, Tak Ada Paksaan SEMARANG - Belum banyak sekolah di Kabupaten Demak melaksanakan program lima hari sekolah, sebagaimana SE Gubernur Jateng Nomor 420/006752 tahun 2015. Pada tahun ajaran 2015/ 2016 baru SMK Negeri 1 Demak, SMK Negeri 2 Demak dan SMK Negeri 1 Sayung yang menerapkannya, karena baru ketiga sekolah itu secara manajemen siap melaksanakan. Kepala Dinas Dikpora Kabupaten Demak Drs H Muhtar Lutfi MM menuturkan, program lima hari sekolah sengaja tidak diperintahkan kepada setiap sekolah untuk melaksanakannya. Pasalnya, setiap sekolah berbeda kesiapan sarana dan prasarananya. “Daripada dipaksa namun hasilnya tidak optimal, lebih baik ditunda. Terlebih ketika murid merasa belum siap secara fisik maupun kedewasaan berpikir, program lima hari
sekolah justru hanya akan membebani mereka,” ujarnya, Jumat (7/8).
“Selama satu tahun ke depan ketiga SMK pelaksana lima hari sekolah akan dipantau dan dievaluasi. Hasilnya akan menjadi b a h a n masukan ke gu-
■ Kesepakatan Karena berhubungan dengan kesiapan sekolah, menurut Muhtar Lutfi, maka sebe- lumnya harus ada kesepakatan antara komite sekolah dengan dewan guru. Sebab selain berhubungan dengan kesiapan sarpras, seluruh komponen baik murid, guru, serta Muhtar Lutfi orang tua harus bisa mema- Foto: Sari Jati hami efek manfaat maupun bernur, berikut daftar sekolahdampak negatif ketika murid sekolah yang belum bisa harus belajar 11 jam sehari di melaksanakan program lima sekolah. Sejauh ini baru SMK hari kerja,” imbuhnya. Negeri 1 dan 2 Demak serta Pelaksanaan program lima SMK Negeri 1 Sayung telah hari sekolah, lanjutnya, ditemenerapkannya. ngarai sebagai persiapan pe-
bawah Kemenag Jepara hadir mengikuti kegiatan ini. Pelaksanaannya digelar di Gedung Aula Kantor Kemenag Jepara. Menurut Komisioner KPU Jepara, Subhan Zuhrie, selama ini Pilkatos merupakan kegiatan rutin di setiap sekolah. Namun untuk Pilkatos serentak, bisa jadi merupakan yang pertama kami dilakukan oleh sebuah Kabupaten di Indonesia. Karena itu KPU Jepara memberikan dukungan penuh untuk bisa menjadikan kegiatan ini berjalan dengan baik. “Kami kira ini merupakan sebuah tempat belajar yang sangat tepat bagi kalangan pelajar untuk mengetahui dan memahami bagaimana sebuah demokrasi dan politik menjadi bagian yang tak terpisahkan. Mereka bisa memulainya dari kegiatan ini, “ ujar Subhan Zuhrie, Jumat (7/8).
laksanaannya pada 2017. Sedangkan kewenangan pengelolaan bidang pendidikan secara berjenjang diatur dalam UU Nomor 23/2014 tentang pemerintahan daerah.■ ssi-jie
10 Mahasiswa Fikes UM Magelang Ikuti Pertukaran Mahasiswa MAGELANG - Sebanyak 10 mahasiswa dan seorang dosen Fakultas Ilmu Kesehatan (Fikes) Universitas Muhammadiyah Magelang mengikuti program pertukaran mahasiswa dan dosen ke Khon Kaen University Thailand . “Program pertukaran mahasiswa dan dosen ini merupakan tindak lanjut dari perjanjian kerjasama antara Universitas Muhammadiyah Magelang dengan Khon Kaen University Thailand beberapa waktu,” kata Dekan Fikes UM Magelang, Ns Puguh Widiyanto Mkep saat acara pelepasan di Ruang Sidang Fikes UM Magelang, Jumat ( 7/8).
Puguh Widiyanto mengatakan, ke-10 mahasiswa tersebut semuanya berasal dari mahasiswa program Profesi Ners semester dua. Sedangkan dosen yang dikirim yakni Ns Sumarmo Adi Subroto yang merupakan dosen Prodi S1 Keperawatan. Menurutnya, sebelum mengikuti program pertukaran mahasiswa tersebut, para peserta lebih dulu mengikuti seleksi yang dilakukan Fikes UM Magelang pada April lalu. Ia menambahkan, selama mengikuti program pertukaran mahasiswa di Negeri Gajah Putih dari 9 Agustus hingga 5 September menda-
tang, mereka memilih tiga peminatan yakni keperawatan gawat darurat, perawatan kritis serta perawatan komunitas. “Sementara satu orang dosen yang dikirim hanya akan berada di Khon Kaen University selama seminggu dan bertugas memberikan kuliah di universitas tersebut,” ujarnya. ■ Uang Saku Puguh Widiyanto mengatakan, pihak fakultas memberikan subsidi uang saku kepada para peserta karena biaya penggunaan laboratorium untuk praktek serta asrama telah ditanggung oleh pihak Khon Kaen University Sementara itu,
Wakil Rektor 1 UM Magelang Dr Purwati MS mengapresiasi langkah progresif Fikes yang menjadi pelopor kegiatan student and lecturer exchange di UM Magelang. Ia berharap agar kegiatan tersebut, bisa memacu fakultas lain untuk mengadakan program serupa karena bermanfaat untuk meningkatkan nilai akreditasi baik fakultas maupun institusi. Purwati juga berharap agar para peserta mengikuti kegiatan tersebut secara maksimal dan dapat mempresentasikan hasil kegiatan selama di KKU baik teori maupun praktik. ■ Ias-jie
Pelatihan Jurnalistik untuk Asah Kreativitas MUNGKID - Guna memberikan soft skills kepada siswa, Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Tegalrejo, Kabupaten Magelang menggelar pelatihan jurnalistik untuk pelajar. Siswa diberi pengetahuan jurnalistik kemudian dilatih terampil menulis. Kepala MAN Tegalrejo Drs H Muhammad Fauzi mengatakan kemampuan menulis sangat penting dalam meningkatkan kreativitas dan perkembangan soft skills siswa. Diharapkan hal ini akan bisa mendongkrak
prestasi akademik dan nonakademik MAN Tegalrejo. “Dengan pelatihan jurnalistik kami harapkan daya kreativitas siswa tumbuh sehingga berperan bagi madrasah khususnya dan masyarakat pada umumnya,” jelas Fauzi didampingi Wakil Kepala Sekolah Bidang Humas Anas Munaji. Disebutkan dia, salah satu tujuan pelatihan jurnalistik untuk siswa adalah membekali anak didik dengan pengetahuan dan ketrampilan jurnalistik. Kemudian menaungi dan mewadahi
bakat serta minat siswa dibidang jurnalistik. Menurut Fauzi pelatihan digelar selama tiga hari mulai Kamis-Sabtu (6-8/8) di aula sekolah. “Sasaran dari kegiatan ini adalah siswa MAN Tegalrejo yang telah lolos seleksi sebanyak 34 peserta. Untuk pematerinya, melibatkan sejumlah jurnalis di Kabupaten Magelang,” kata dia. Fauzi menilai peran pers sangat penting dalam kehidupan berdemokrasi di Indonesia. Diantaranya memberikan informasi ke-
Digelar Pemilihan Ketua OSIS Serentak JEPARA - Tidak hanya pilkada, pemilihan Ketua OSIS untuk Sekolah Menengah Atas (SMA) dan Madrasah Aliyah (MA) di Kabupaten Jepara akan dilaksanakan serentak pada 27 Agustus mendatang. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya untuk melakukan pendidikan politik dan demokrasi di kalangan anak muda Jepara. KPU (Komisi Pemilihan Umum), Disdikpora (Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga) dan Kantor Kemenag (Kementerian Agama) Jepara, bekerja sama untuk menyelenggarakan kegiatan ini. Sebagai bagian dari persiapan Pemilihan Ketua OSIS (Pilkatos), Jumat (7/8) diselenggarakan Bintek (Bimbingan Teknis) terkait tata cara pelaksanaan Pilkator serentak tersebut. Pada Bintek pertama ini sebanyak 63 perwakilan MA di
ngalihkelolaan bidang sekolah menengah (sekmen) dari kabupaten/kota ke pemerintah provinsi. Pengalih kelolaan bidang sekmen ditargetk a n pe-
Selanjutnya pada 10 Agustus mendatang, Bintek juga akan dilaksanakan bagi perwakilan SMA/SMK di bawah naungan Disdikpora Jepara. Bintek ini akan menjadi bagian awal dari program Pilkatos yang merupakan salah satu sarana untuk memberikan pendidikan politik bagi pemilih pemula. Pilkatos yang akan digelar serentak, pelaksanaanya juga didesain seperti Pemilu atau Pilkada. Sehingga para siswa nantinya benar-benar mengetahui bagaimana tahapan dalam sistem Pemilu di Indonesia. ■ Tahapan Ada 10 tahapan Pilkatos yang mesti dilakukan panitia pelaksana Pilkatos. Mulai dari pembentukan penyelenggara, sosialisasi, pemutakhiran data pemilih, pencalonan, kampanye, pemantauan, ada juga
tahap masa tenang, kemudian pemungutan suara, penghitungan suara, rekapitulasi penghitungan suara, penetapan calon terpilih, sampai pada tahap pelantikan ketua OSIS. “Jadi nanti pelaksanaannya seperti Pemilu yang digelar di Indonesia. Ada tahapan-tahapannya,” jelas Subhan Zuhrie. Sementara itu, Kepala Kemenag Jepara, Muhdi, menyatakan sangat mendukung gagasan KPU Jepara untuk menggelar Pikatos serentak ini. Pihak berharap para siswa benar-benar bisa mengambil pengalaman dan pengetahuan dalam kegiatan ini. Pilkatos yang didesain seperti Pemilu tentu saja akan memberikan sebuah media nyata bagi para siswa untuk belajar mengenai politik dan demokrasi secara langsung. ■ dis-jie
pada seluruh lapisan masyarakat. Apalagi keberadaan pers di Indonesia sangat terbuka dan dapat diterima masyarakat luas. Anas Munaji menambahkan ada tujuh materi yang disampaikan dalam pelatihan tersebut. Yakni pengetahuan tentang pers dan jurnalistik, reportase, penulisan berita dan feature, lay out dan desain grafis majalah dinding, teknik menulis artikel dan opini, cerpen, puisi, serta pengelolaan mading dan resensi buku.■ SMNetwork/H66-jie
Sabtu Wage, 8 Agustus 2015
Ingin IP Tinggi DIAM - diam bintang cantik Ayusitha tengah mempersiapkan diri untuk mengambil pendidikan di jenjang yang lebih tinggi lagi. Pada bulan September mendatang, ia bakal kuliah S2 di jurusan Corporate Communication, London School of Public Relations (LSPR). “S2-nya kemarin sebenernya aku sudah mulai April ya, tapi karena satu dan lain hal karena komitmen yang tinggi aku postponed dan aku baru mulai lagi September. Insya Allah harus bisa selesai dalam waktu 1,5 tahun karena kan ini beasiswa. Ya dan aku targetnya minimal IP (Indeks Prestasi)-nya harus 3,5. Berusaha sekeras mungkin untuk dapat nilai yang baik,” tutur Ayushita ditemui di
Pacifik Place, SCBD, Jakarta Selatan, Kamis (6/8). Jurusan S2 yang diambil oleh Ayushita ini senada dengan pendidikan yang diambilnya di S1. Jika sahabat-sahabat di usianya sudah bingung pasangan, Ayushita malah sibuk mengurus pendidikan. “Karena aku S1-nya komunikasi cuma ini lebih ke corporate communication, siapa tahu aku beberapa tahun ke depan punya perusahaan sendiri atau bantuin perusahaan siapa. Menurut aku ilmu apa pun yang dipelajarin akan ada gunanya,” jelasnya. Bakal mulai kuliah lagi dan memberikan target tinggi untuk diri sendiri, Ayushita memiliki beberapa kendala. Karena materi yang diberikan
secara online, ia khawatir jika tengah syuting di daerah terpencil maka ia akan ketinggalan. “Pertamanya sih sistem yang aku ikutin biasanya online, kadang kalau kelas offline aja ketemu dosen langsung suka bingung, mau nanya segala macam. Kalau aku syutingnya lagi agak di pelosok, sinyal internetnya nggak bagus, aku jadi susah,” tandasnya. ■ Belum Ada
Mempunyai keluarga sendiri adalah harapan semua orang, apalagi kalau sudah mapan dan pantas. Itu juga yang dirasakan oleh Ayushita. Tidak dipungkiri, ada keinginan untuk segera membina rumah tangganya sendiri. Tapi sampai saat ini
ia masih belum bisa mewujudkannya lantaran belum mempunyai kekasih. “Namanya manusia ya, nikah pasti mau. Cuma lakinya kan belum ada, jadi nanti-nanti aja. Aku sangat happy -hari aku dengan syuting-syuting yang sibuk. abis itu aku lumayan banyak kerjaan. Hari biasa udah habis waktunya belum lagi kuliah, weekend aku suka ada kerjaan,” katanya. Meski kerap ditanyai kapan nikah, namun pemilik nama lengkap Ayushita Widyartoeti Nugraha ini tidak terlalu pusing memikirkannya. Baginya suatu hari nanti jodoh pasti akan bertemu. ■ Kpl/Bnt-jie
Belum Tahu Jenis Kelamin Calon Bayi ADA - ada saja artis yang menyambut kelahiran anaknya. Salah satunya host Dahsyat RCTI Raffi Ahmad. Dia berharap anak pertama hasil pernikahannya dengan artis Nagita Slavina bisa lahi pas Hari kemerdekaan RI 17 Agustus mendatang. Sayangnya sang istri ingin melahirkan normal. Jadi mau tidak mau, dia menunggu keajaiban dari Tuhan. Apalagi hasil analisis medis, dokter yang merawat kandungan istrinya anak Raffi akan lahir diperkirakan tanggal 20 Agustus, yang artinya melewati tiga hari Hari Proklamasi. “Perkiraan dokter, anak saya lahir tanggal 20 Agustus. Doain saja mudah-mudahan semuanya siap dan lancar serta sehat, Gigi dan anak saya,” cetus Raffi Ahmad di Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Jumat (7/8) Walau demikian, Raffi tak mempermasalakan jika anaknya itu lahirnya lewat dari tanggal yang diinginkan. “Pengennya tanggal 17, karena sama dengan hari kemerdekaan. Tapi normal kan enggak bisa diprediksi. Berdoa aja, udah minggu-minggu ini siagalah,” lanjutnya. Untuk urusan keperluan sang bayi, mantan pacar Laudya Chintya Bella ini mengaku tidak terlalu pusing. Karena ada sang ibu, Amy Qanita dan ibunda Gigi yang sudah mempersiapkannya sejak awal. “Beli baju tunggu sponsor dari neneknya, ibu-ibu kita yang heboh. Kalem aja pasti dibeliin, belum hadiah dari teman-teman. Sebagian udah belanja, Gigi gatel pengen beli, sedikit-sedikit beli,” pungkas Raffi Ahmad sambil tersenyum.
“Perutnya semakin besar jadi susah tidur. Kadang kasihan juga, gue kan kerja capek sampai malem gitu. Gua sampai (rumah) dia masih belum tidur, ngajak ngomong, tiba-tiba gue tidur,” cerita Raffi. Seringkali Gigi baru bisa tertidur pukul 03.00 WIB. Meski begitu, Gigi tidak pernah marah dan memahami kondisi sang suami yang lelah. “Nggak ngambek dia mah, dia ngerti kalau aku capek,” ungkap Raffi. Pasangan yang menikah pada 17 Oktober 2014 itu mengaku belum mengetahui jenis kelamin calon bayi mereka. Bahkan, mereka memilih untuk tidak melakukan USG 4 dimensi. ■ Buyil-jie
■ Kasihan
Menurut Raffi, jelang kelahiran anak pertamanya, dirinya justru merasa kasihan kepada sang istri. Raffi menceritakan Gigi mulai merasakan susah tidur. Hal itu terjadi seiring dengan perutnya yang terus membesar.
Raffi Ahmad dan Nagita Slavina. ■ Foto: Kpl
Franki Raden Gelar Eco Music Camp MUSISI peraih Piala Citra Franki Raden menggagas even yang menyatukan musik dengan alam bebas, EMC (Eco Music Camp) 2015
siap digelar selama tiga hari mulai l 7 sampai 9 Agustus 2015) di Taman Buah Mekarsari, Jonggol, Jawa Barat.
“Sebagai penggagas kami sudah mengundang konsultan dari Australia bagaimana aturan main untuk camping. Kami
BERPOSE BERSAMA: Para pendukung acara Eco Music Camp berpose bersama Wagub Jabar Deddy Mizwar. ■ Foto: Buyil
bekerjasama dengan kepolisian dan keamanan setempat,” kata Franki di Jakarta, baru-baru ini. Acara yang juga menyediakan camping ground untuk para peserta yang mau menginap ini sangat rentan akan pesta narkoba dan minuman keras. Apalagi, sasaran acara ini adalah anak-anak muda. Namun, hal tersebut dijamin tak akan terjadi. Franki Raden selaku pihak penyelenggara mengatakan jika dia dan timnya sudah memperketat keamanan. “Kami akan berusaha maksimal, agar peserta tidak mengkonsumsi narkoba. Kalau ada yang melakukan, kami akan laporkan polisi dan tidak boleh melanjutkan kegiatan,” tegas Franki. Tak hanya harus menjauhi narkoba, peserta juga mesti menjaga kebersihan lokasi acara, mengingat tema yang diusung adalah lingkungan. “Untuk sampah juga kami perhatikan sekali. Panitia juga akan tidur di sana. Yang camping hanya 500 orang
dalam acara ini bukan hanya ada pertunjukan musik saja, tapi juga workshop untuk menambah ketrampilan. “Nanti akan ada workshop membuat alat musik dari bahan-bahan daur ulang. Seperti dari tanah liat, dan bambu,” apar Deddy Mizwar. Konser musik ini akan dimeriahkan oleh musisi dari seluruh dunia seperti, Supakalulu Marimba band asal Afrika. Ada juga Anello Capuano, maestro intrumen asal Italia, Chelwanka dari Peru, Boi Akih penyanyi sekaligus gitaris dari Belanda, ■ Tiap Tahun Helga Sedli, diva biola dari Deddy pun berharap acara Hongaria, dan masih banyak tersebut tidak hanya lagi. diselenggarakan sekali ini Sedangkan musisi saja. Tapi juga harus digelar Indonesia yang akan tampil setiap tahun. “Ini tahun meramaikan acara antara lain pertama kami membuat even Endah & Resa, Ras internasional. Setiap tahun, Muhammad, Kunokini, Iwan Insya Allah kami akan Abdulrahman, Rizal & mengadakan acara ini secara Resendriya, Hanyaterra, continue,” jelas bintang White Shoes & The Couples sinetron Para Pencari Tuhan Company, Santen, Robi itu. Navicula, serta Iwan Fals. ■ Bintang film Kiamat Sudah Dekat ini mengungkapkan Buyil-jie
nggak banyak. Untuk kapasitas sendiri bisa sampi 3.000-an orang,” jelas Franki Karena event Eco Music Camp inspiratip, tidak ada alasan Pemda Jawa Barat untuk tidak mendukung kegiatan kelas dunia itu. “Saya sangat apresiasi sekali dan berharap dengan adanya Eco Music Camp bisa menciptakan persahabatan musisi dan lingkungan. Karena Mekar Sari, satusatunya taman buah di Indonesia,” kata Wagub Jabar Deddy Mizwar, saat jumpa pers.
Sabtu Wage, 8 Agustus 2015
Lima Kendaraan Tabrakan Karambol KENDAL - Lima kendaraan terlibat kecelakaan karambol di Jalur Pantura tepatnya Desa Tlahap Kecamatan Gemuh, Kendal Jumat (6/8). Kecelakaan yang melibatkan truk boks, truk gandeng dan dua mobil serta satu sepeda motor tersebut mengakibatkan satu orang tewas. Korban tewas Istiyanto (45) Warga Desa Mojo RT 3 RW V Kecamatan Gemuh, pengendara sepeda motor G 5203 KA. Korban meninggal setelah ditabrak truk boks ekspedisi B 9859 CA dari arah Jakarta. Salah seorang saksi Ahmadi (25), warga Desa Tlahap mengatakan dirinya melihat sepeda motor menyeberang dari arah utara, belum sampai ke tengah marka ditabrak sebuah truk boks. Selanjutnya truk boks tersebut menabrak Grand Livina. “Saya melihat tertabraknya pengendara sepeda motor dan Grand Livina, tapi dari arah seberang jalan terdengar bunyi tabrakan juga ternyata Kijang Inova ditabrak truk gandeng dari arah belakang,’’ ujarnya. Pengemudi truk boks Ahmad Sumarsyach (35) warga Wonosobo menjelaskan, dirinya saat kejadian bermaksud mendahului sebuah truk tronton, namun saat sudah masuk di depannya ada sepeda motor yang dikendarai korban menyebe-
Siap...... (Sambungan hlm 1) “Mereka harus diperhatikan,” kata Gus Solah. Berapapun banyaknya pemilik suara dalam Muktamar yang menolak, PBNU menurutnya harus memperhatikan, apalagi jumlahnya yang hampir separuh dari total pengurus daerah. Tak hanya menolak, mereka juga berencana menggugat hasil Muktamar di Jombang itu ke pengadilan. Gus Solah sendiri menyatakan akan memberi dukungan meski belum tahu rencana detil para pengurus cabang dan wilayah yang kecewa. Pekan depan Gus Solah berencana bertemu dengan pengurus wilayah dan pengurus cabang untuk membahas yang masih jadi keberatan. Ia mengakui keinginan paling ekstrim mereka adalah menggelar muktamar tandingan.
Empat....... (Sambungan hlm 1) vember 2014 lalu, berbagai cara telah dilakukannya bersama keluarga untuk mencari keberadaan Rian. Harapannya, Rian bisa segera ditemukan, baik dalam hidup maupun sudah meninggal dunia. Dalam kesempatan itu, keluarga Rian mendesak kepada pihak kepolisian agar pelaku dihukum seberat-beratnya. Pasalnya, pembunuhan yang menimpa Rian dilakukan dengan cara keji. Keluarga korban sendiri merasa kehilangan karena Rian dikenal sebagai wanita yang cantik, lugu, baik hati dan mempunyai jiwa sosial yang tinggi terhadap keluarga maupun lingkungannya. Kematian Sekretaris Presiden Direktur PT XL Axiata, Hayriantira alias Rian yang dibunuh Andi Wahyudi (38), yang tidak lain adalah teman dekat korban membuat pihak keluarga korban di kampung halamannya di Desa Banjarharjo Lor juga merasa terpukul. ■ Kehilangan Paman korban, Slamet Riyadi menuturkan, tidak hanya pihak keluarga, tetangga di kampung halamannya di Brebes dan rekan kerjannya juga merasa kehilangan. Terbukti, puluhan rekan kerja korban dari Jakarta sengaja hadir melayat di kediaman Rian yang ber-
rang dengan jarak terlalu dekat. Ahmad membanting setir ke kanan namun naas korban terlebih dulu tertabrak dan truk boks melewati pulau jalan serta menghantam Grand Livina bernomor polisi H 9028 JW dari arah berlawanan. “Saya tidak mengetahui persis apakah menabrak sepeda motor atau tidak, yang jelas saya menabrak pembatas jalan dan kemudian menabrak Grand Livina,”ujar Ahmad. Sementara itu di belakang truk boks ada Kijang Inova bernomor poisi H 8797 TY yang dikemudikan oleh Kasmanto (30) warga Pati. Karena terkejut ada kendaraan di depannya oleng, ia langsung banting stir ke kiri namun naas justru ditabrak sebuah truk gandeng bernomor H 5203 KA yang dikemudikan oleh Azim (32) Warga Patebon. “Saya kaget mobil boks di depan saya oleng karea takut menabrak saya langsung banting setir ke kiri tapi malah dihantam dari belakang,”ujar Kasmanto. Petugas Saltantas Polres Kendal yang datang ke lokasi kejadian langsung melakukan olah TKP dan meminta informasi sejumlah saksi. Sementara korban meninggal langsung dibawa ke Rumah Sakit terdekat. ■ mar-yan
Gus Solah sendiri menilai Muktamar cacat hukum. Dua hal yang jadi latar belakang tidak diakuinya hasil Muktamar oleh adik kandung Gus Dur itu. Pertama soal mekanisme pemilihan ahlul halli wal aqdi, formatur pemilih Rais Am, dan tidak adanya agenda pandangan umum terhadap laporan pertanggungjawaban Ketua Umum PBNU periode lalu. (Baca juga: Doa Kiai Ma’ruf Tutup Muktamar NU di Jombang) Muktamar NU ke-33 di Jombang, Jawa Timur sudah ditutup Kamis (6/8) dini hari kemarin. Salah satu kepentingan penting Muktamar adalah mengesahkan Ma’ruf Amin sebagai Rais Am dan Said Aqil Siroj sebagai Ketua Umum PBNU. Jika Ma’ruf dipilih oleh sembilan kiai sepuh setelah Mustofa Bisri menolak jabatan Rais Am, Said Aqil memenangi pemilihan langsung. ■ cnn-yan ada di Brebes. Terkuaknya kematian Rian yang sebelumnya menghilang sejak delapan bulan silam, berawal dari laporan terkait adanya penipuan surat kendaraan Honda Mobilo atas nama korban oleh sebuah showroom mobil kepada Polda Metro Jaya. Polisi kemudian mengembangkan kasus tersebut hingga kemudian, Andi Wahyudi mengakui telah menghilangkan nyawa Rian di Hotel Cipaganti, Kabupaten Garut, Jawa Barat pada 30 Oktoberi 2014 silam. Rian sejak kecil ikut bersama ibunya di Pondok Kopi, Jakarta, hingga lulus kuliah. Pasangan Hadi Siswanto dan Rukimah ini bekerja dan hidup mandiri, usai lulus kuliah. Sementara ibu Rian, Rukimah sejak 2007 kembali dan bermukim di Brebes. “Setiap pulang Rian selalu membeli tanah sawah untuk tabungan masa depan. Sudah empat kali Rian membeli sawah di Brebes untuk ditanami padi,” kata paman korban, Slamet Riyadi. Kedatangan jenazah Rian yang ditemukan tewas di Hotel Cipaganti, Garut, Jawa Barat, dinantikan di Desa Banjar Lor, Banjarharjo, Brebes. Puluhan kursi, meja, dan tenda mulai ditata keluarga Rian. “Kini keluarga hanya bisa pasrah meski awal pertama mendengar kejadian tersebut kami sangat terpukul, Kita sudah mempersiapkan liang lahat di pemakaman desa,”pungkas Slamet. ■ ero-yan
RINGSEK: Mobil Grand Livina berwarna ringsek setelah terlibat kecelakaan karambol dengan empat kendaraan lainnya di Jalur Pantura Kendal, Jumat (7/8). ■Foto: Agus Umar-yan
Demokrat Siap Lawan Risma JAKARTA - Ketua Dewan Pimpinan Daerah Partai Demokrat Jawa Timur Soekarwo memastikan pihaknya akan mengajukan pasangan calon wali kota dan wakil wali kota Surabaya. Namun untuk nama pasangan yang akan diajukan, dia belum bisa memastikan.
calon yang akan diajukan Demokrat nanti hanya sebagai ‘boneka’. “Boneka itukan tidak bernafas. Ini berkeringat ini,” kata Soekarwo. Demokrat juga akan berusaha melobi partai lain agar mengajukan calon di Pacitan, Jawa Timur. “Saya ini rutin tiap tiga bulan sekali kumpul, pindah-pindah dari partai ke partai. Makanya namanya koalisi Jawa Timuran. Gak ada KIH KMP, ndak ada, jadi satu,” kata Soekarwo. Partai Demokrat memang siap mengajukan calon lagi di Pilkada Surabaya. “Kita akan mendaftar lagi nanti. Kita doakan bisa berjalan di Surabaya. Karena tadi kita tidak mau, tapi bapak (SBY) tegas,” kata juru bicara Partai Demokrat, Ruhut Sitompul saat dihubungi, Jumat (7/8). Menurut Ruhut, arahan tersebut sudah disampaikan ke Ketua DPD Demokrat Jawa Timur Soekarwo. Pengurus
daerah pun masih berembuk tentang siapa calon yang akan diajukan dan koalisinya. Partai Demokrat mengapresiasi perpanjangan pendaftaran Pilkada di 7 daerah yang hanya memiliki calon tunggal. Ruhut mengatakan seharusnya parpol tidak boleh takut kalah. “Kita mencalonkan itu haruskan siap menang dan siap kalah. Politik itu ilmu sosial, 2 tambah 2 tidak 4. Bisa 9, bisa 20. Presiden incumbent pernah kalah. Bupati juga. Jadi, ojo kesusu,” ucap anggota Komisi III DPR ini. PAN dan PD sempat berusaha mengusung DhimamHaries menjadi penanding Risma. Namun Haries menghilang di detik terakhir pendaftaran dan Pilwalkot Surabaya menggantung, sampai kemudian KPU memutuskan memperpanjang pendaftaran calon kepala daerah di 7 daerah yang masih diisi calon tunggal. ■ dtc-yan
Politisi yang biasa disapa Pakde Karwo itu mengatakan saat ini pihaknya tengah berkoordinasi dengan pengurus Demokrat di Jawa Timur. Selain itu dia juga akan menanyakan kesediaan Dhimam Abror Djuraid untuk diajukan menjadi calon wali kota Surabaya. Sementara untuk calon wakil wali kota, Pakde Karwo memastikan tidak lagi mengajukan Haries Purwoko. “Belum dapat (calon). Yang lama nanti saya datangi. Kan baru tadi malam pengumumannya KPU, baru koordinasi ini dan telepon sekretaris saya,
Pak Abror akan saya tanyakan lagi. Kalau Wakilnya yang memang nggak boleh sama orangtuanya,” kata Pakde Karwo kepada wartawan di acara Kongres Alumni GMNI, Kemayoran, Jakarta Pusat, Jumat (7/8). Dia meyakinkan bahwa pasangan Tri Rismaharini-Wisnu Sakti Buana akan mendapatkan lawan di Pilwalkot Surabaya dari calon yang diajukan Demokrat. “Ya kami berusaha untuk mengajukan lagi (cawalkot),” kata Pakde Karwo. Pria yang juga Gubernur Jawa Timur itu membantah
Tuntut......
bentuk kekhawatiran. Ia dengan tegas meminta kepastian pelaksana proyek terkait ganti rugi yang dijanjikan. Ia pun menyebut, mengalami kerugian tak sedikit dengan kondisi sekarang. “Saya diminta mengosongkan kandang ayam. Setidaknya, sebanyak 3.500 ekor ayam terpaksa dikosongkan jelang Lebaran kemarin. Kalau seperti ini, kami jelas rugi tidak bisa beraktivitas mengingat kalau dipaksakan diberi ayam pasti stres dan akhirnya mati,” kata Winarni, Jumat (7/8) siang. Protes serupa diungkapkan Kapti (53), pemilik lahan tegalan. Lahan Kapti yang letaknya tidak jauh dari kandang ayam milik Winarni menyebutkan, sampai sekarang tidak kunjung dibayar. Ia pun mengungkapkan angka ganti rugi
tertera dalam surat kesepakatan akan mendapatkan uang ganti lebih kurang Rp 310 juta atas lahan yang terkena tol. ■ Proyek Terganggu Sementara, Kepala Desa Watuagung, Heryu Cahyono saat dikonfirmasi mengatakan bisa memahami apa keresahan warga yang protes. Mengingat saat proses penawaran harga warga tidak mempermasalahkan besaran uang gantinya. “Namanya orang desa pasti resah. Terlebih saat ini sudah ada alat berat yang masuk bekerja meratakan lahan milik WTP yang sudah menerima ganti dari pemerintah,” tutur Cahyono. Menyikapi kendala di lapangan, perwakilan kontraktor yang bekerja di lapangan dalam hal ini PT Bumi Sentosa
Dwi Agung (BSDA), Agung Nugroho berharap pihak terkait bisa mendukung proses percepatan proyek tol BawenSalatiga. Ia pun menerangkan, kedatangan puluhan warga ini jelas merugikan pihaknya selaku kontraktor karena target capaian akan molor. “Kita tidak akan mengerjakan tanah yang belum selesai dibayar oleh pihak terkait, di lapangan pekerja harus memilah lahan agar tidak terjadi protes,” tandas Dwi Agung. Apalagi, lanjutnya, saat ini pekerja dan alat berat sudah masuk dan meratakan tanah khususnya pekerjaan menimbun serta mengepras bukit sejak sepekan lalu. Sedikitnya, terdapat lima alat berat yang dikerahkan dengan sistem bergantian. ■ rna-yan
madiyah harus inklusif, tak boleh merendahkan umat lain dan tetap berhubungan baik dengan pihak manapun. “Saya wanti-wanti, PP Muhammadiyah mendatang harus bisa menjaga jalan lurus dan jalan tengah titik keseimbangan Muhammadiyah. Jangan sampai terjadi kegoncangan,” kata Din. Muhammadiyah harus men-
jadikan Islam sebagai rahmat bagi semua sebagai sebuah dasar Islam maju dan modern. Ketua Umum PP Muhammadiyah yang terpilih dalam Muktamar adalah Haedar Nashir yang didampingi Abdul Mu’ti sebagai Sekretaris Umum. Sebelumnya dalam pidato perdana sebagai Ketua Umum, Haedar mengatakan akan membawa Muhammadiyah menjadi
lebih maju, modern, profesional sebagai gerakan Islam yang mengusung misi pencerahan. Haedar juga berjanji membawa gerakan pencerahan yang lebih dinamis di Muhammadiyah. Hingga 2020 mendatang, ia ingin Muhammadiyah makin produktif berkontribusi untuk umat, bangsa dan dunia. ■ cnn-yan
beberapa petak lainnya, dipastikan tergenang bila air waduk mengalami pasang,’’ jelas Ngadimim. Untuk lahan yang agak tinggi, lanjutnya, bila musim kemarau seperti ini, harus rajin menyirami agar tanaman tidak kekurangan air, untuk lahan yang berdekatan dengan tepi air, tak perlu menyirami karena lahannya masih basah dan subur. Disinngung soal pendapatannya, dia tidak mau terus terang. ‘’Ya lumayan mas, bisa menyekolahkan lima anak saya sampai SMA. Dan sekarang anak-anak sudah pada bekerja sebagai buruh di Jakarta,’’ pungkasnya.
salnya, berapa sumber mata air di desanya mulai kering. “Kaliori masuk desa rawan kekeringan, hampir setiap musim kemarau warga minta bantuan air bersih ke pemda,” katanya, Jumat (7/8) Lebih rinci Barkat menceritakan, meskipun ada sungai di Desa Kaliori. Namun debit air saat ini sudah mulai mengecil. Sehingga, warga memanfaatkannya untuk mencuci pakaian dan perabotan rumah tangga.”Untuk minum masak kalau tidak beli galon, mengandalkan bantuan air rutin dari Pemkab,” katanya. Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) purbalingga mengatakan, dalam satu minggu ini terdapat 7 desa yang mengajukan bantuan droping air. Sehingga, saat ini ada 24 desa yang mengajukan bantuan air.”Masih mungkin bertambah dan kita mencoba memfasilitasi agar dampak kekeringan tidak memberatkan masyarakat,” katanya. Lebih rinci Priyo menjelaskan, dari data Selasa (4/8) sudah 309 tanki air yang dikirim ke wilayah yang membutuhkan air bersih. 309 tersebut
48 tanki air merupakan bantuan dari Bakorwil, sedangkan 261 adalah bantuan dari APBD Purbalingga. Di Kecamatan Karangreja, lanjut Priyo ada dua desa yang berdampak kekeringan yakni Desa Kutabawa (58 tanki) dan Desa Serang (42 tanki). Sedangkan untuk Kecanmatan Kejobong dari 13 desa 9 diantara sudah menminta bantuan air bersih yakni Desa Gumiwang, Desa Krenceng, Desa PandansariDesa Timbang, Desa Nangkod, Desa Pangempon, Desa Nangkasawit Desa Langgar dan Desa Sokanegara. Untuk Kecamatan Karanganyar terdapat 4 desa yakni Desa Kranganyar, Desa Kalijaran, Desa Kaliori, Dan Desa Bungkanel.n sedangkan Kecamatan Bobotsari Desa Banjarsari dan Desa Karangmalang. “Kecamatan Kertanegara dan Kecamatan Pengadegan hanya satu desa yakni Desa Kertanegara dan Desa Pasunggingan,” jelasnya. Kecamatan Kaligondang lanjut kepala BPBD ada 5 desa yakni Desa Kalikajar, Desa Arenan, Desa Sidanegara Desa Sidareja dan Desa Sinduraja. ■ pm/st-yan
(Sambungan hlm 1) san bidang lahan milik WTP yang bakal terkena tol di antaranya permukiman, fasilitas umum dan fasilitas sosial seperti satu masjid, satu gereja, dan jalan umum. Sebelumnya, puluhan warga di Dusun Rembes sepakat dengan harga yang ditetapkan tim appresial. Winarni (40) salah seorang warga yang lahannya terkena proyek menyatakan, keluarganya bakal kehilangan lahan dan kandang ayam karena digusur untuk proyek pemerintah. Ia mengatakan, dirinya tidak bisa berbuat banyak dan memilih matok dan menempelkan tulisan ‘Perhatian! Belum Dibayar Jangan Digusur!’ di gerbang kandang ayam sebagai
Minta...... (Sambungan hlm 1) Sementara kelompok lain mengarahkan Muhammadiyah ke posisi terlalu liberal. Muhammadiyah menurut Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia ini, harus tetap berada di tengah dua kepentingan kelompok tersebut. Muham-
Saatnya...... (Sambungan hlm 1) pintu sehingga tangan kanan saya mengalami luka yang cukup berat sehingga harus diamputasi,’’ katanya. Setelah peristiwa itu, tidak lagi bekerja sebagai kernet. Ketika luka di tangan sudah sembuh, Ngadiman kesulitan mencari pekerjaan, karena yang diamputasi tangan kanan. Namun, tidak patah semangat hingga akhirnya muncul ide untuk menggarap lahan pasang surut yang tak jauh dari tempat tinggalnya. ‘’Awalnya, mencangkul dengan satu tangan ya agak sulit juga, terlebih tangan kiri. Namun setelah terus berlatih, jadi terbiasa. Sekarang sudah tidak ada masalah,’’ akunya. Ngadiman memiliki beberapa petak yang biasa dia tanami kacang, jagung, lombok, kadang juga padi. ‘’Tanah yang saya garap semuanya lahan pasang surut. Kebetulan yang satu petak berada agak tinggi sehingga kalau hanya ketinggian normal, air waduk belum menggenangi lahan yang saya garap, sedangkan
■ Minta Air Sementara itu krisis air bersih di wilayah Kabupaten Purbalingga terus meluas. Sedikitnya ada 24 desa yang meminta dropping air ke Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD). Bahkan tidak jarang warga memanfaatkan air sungai untuk keperluan sehari-hari. Kepala Desa Kaliori, Kecamatan Karanganyar Ada Subarkat mengatakan, saat ini desanya memang sudah meminta bantuan air bersih. Pa-
Sabtu Wage, 8 Agustus 2015
Tasdi-Tiwi dan Suci Dinyatakan Sehat PURBALINGGA – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Purbalingga menyatakan dua Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati H Tasdi SH MM-Dyah Hayuning Pratiwi SE Econ (Tasdi-Tiwi) dan Sugeng – Sucipto (Suci) , kondisinya sehat. Sebelumnnya kedua Paslon tersebut telah menjalani tes kesehatan dan kejiwaan di RSUD Goeteng Taroenadibrata Purbalingga pada Selasa (4/8) dan Rabu (5/8). “Hasil dari pemeriksaan kesehatan, mereka sehat. Kedua pasangan itu mampu secara jasmani dan rohani untuk menjalankan tugas-tugasnya sebagai bupati dan wakil bupati ketika terpilih, serta bebas narkoba,” kata Ketua KPU Purbalingga, Sri Wahyuni AKS, Jumat (7/8). Meski menyatakan sehat, Sri tidak membeberkan hasil pemeriksaan kesehatan oleh Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Purbalingga itu. Ia beralasan itu menjadi kewenangan IDI. “Kita hanya mengambil kesimpulannya saja, dan hasilnya semua mampu memenuhi tugasnya sebagai Bupati dan Wakil Bupati,,” kata katanya. Ia menambahkan, langkah KPU selanjutnya adalah melakukan verifikasi dan penelitian berkas calon dan pencalonan yakni mulai tanggal 6 – 12 Agustus. Dalam waktu tersebut KPU juga akan mengagendakan klarifikasi keaslian Surat Rekomendasi ke kantor Dewan Pimpinan Pusat (DPP) masing-masing partai pengusung. “Ini untuk membuktikan apakah isu mengenai Surat Rekomendasi palsu itu terbukti atau tidak,” jelasnya. Selanjutnya pada tanggal 14 Agustus, berita acara mulai dari hasil tes kesehatan, kejiwaan, serta kelengkapan dan keaslian berkas syarat calon dan pencalonan akan diumumkan kepada tim masingmasing pasangan calon. Kemudian jika didapati berkas belum lengkap, kami beri watu masa perbaikan/pelengkapan mulai tanggal 15 – 18 Agustus. Sementara Ketua KPU Provinsi Jateng, Joko Purnomo mengatakan dengan demikian hasil tes kesehatan paslon dari 21 kabupaten/kota penyelenggara Pilkada 2015 semuanya dinyatakan mampu dan bebas narkoba. “Terkait verifikasi keaslian Surat Rekoemdasi dari DPP menjadi kewenangan dari masing-masing KPU Kabupaten/Kota untuk mengklarifikasi ke DPP. Sejauh ini yang sudah melakukan adalah KPU Kota Pekalongan dan tidak bermasalah,” jelasnya. ■ ST-yan
KPU Teliti Ijazah Balon KENDAL - Ijazah bakal calon wakil bupati Moh Hilmi yang merupakan pasangan dari dr Hj Widya Kandi Susanti MM dan Drs Masrur Masykur MA yang merupakan pasangan dari dr Mirna Anisa MSi diduga bermasalah. Saat mendaftarkan diri sebagai bakal calon wakil bupati di KPUD Kendal pada Selasa (28/7) lalu Moh Hilmi yang akrab disapa Gus Hilmi menggunakan ijazah kejar paket B yang dikeluarkan Dinas pendidikan Kabupaten Kendal tahun 2010. Sedangkan ijazah kejar paket B diperoleh Gus Hilmi tahun 2006, padahal diduga tahun 2006-2008 Gus Himli sedang mondok di Mekah Timur Tengah. Bahkan Drs Masrur Masykur diduga tidak mempunyai ijazah Sekolah Menengah Atas (SMA) sederajat, namun mempunyai surat keterangan pernah mondok di Ponpes Gontor. Saat mendaftarkan diri sebagai bakal calon wakil bupati di KPUD Kendal Masrur belum menyertakan ijazah SMA-nya dan mengaku hilang. Ketua Panwaslu Kendal Supriyadi SH MH saat dikonfirmasi sejumlah wartawan di kantornya, mengatakan saat menyerahkan administrasi persyaratan maju sebagai bakal calon wakil bupati, kedua bakal calon wakil bupati tersebut memang menyerahkan berkas ijazah. Untuk Moh Hilmi menyerahkan ijazah Paket C yang dikeluarkan Dinas pendidikan Kabupaten Kendal tahun 2010. Sedangkan Masrur menyerahkan ijazah S1 yang dikeluarkan Universitas Diponegoro (Undip) tahun 1980.’’Saat itu Masrur menyerahkan ijazah S1 yang belum dilegalisir dan mengatakan ijazah SMAnya hilang,’’ ujar Supriyadi. Menurut Supriyadi, dalam daftar riwayat hidup yang diserahkan Masrur ke KPUD Kendal mencantumkan riwayat sekolah dari SD hingga S2. Untuk pendidikan setingkat SMA dirinya mencantumkan pernah belajar di Ponpes Gontor. Sedangkan Kakak Moh Hilmi, Alamudin Rois saat dikonfirmasi melalui telepon selulernya meminta konfirmasi lewat SMS saja. Namun saat di SMS terkait dugaan ijazah paket B Moh Hilmi adiknya tidak menjawab.’’Konfirmasinya lewat SMS saja ya mas,’’ ujar Gus Alam sapaan akrabnya. Sementara itu Ketua KPUD Kendal Wahidin Said SHI MH saat dikonfirmasi mengatakan, pasangan Widya-Hilmi menyerahkan kembali berkas administrasi pasangan calon yang sudah dilengkapi Jumat (7/8) sekitar pukul 13.00 WIB oleh tim suksesnya dan didampingi pengurus PDIP.’’Untuk pasangan Widya-Himi sudah diberikan tanda terima,’’ jelasnya. Dikatakan, untuk tim pasangan Mirna-Masrur sudah datang ke Kantor KPUD Kendal sekitar pukul 10.00 WIB, namun hanya untuk konsultasi. Namun ahirnya tim sukses pasangan Mirna-Masrur mendatangi KPUD sekitar pukul 15.45 WIB. Terkait dugaan ijazah yang bermasalah, nanti pihaknya masih akan meneliti. ■ mar-yan
PNS Balon Walikota Masih Harus Ngantor SOLO - Anung Indro Susanto (54) kini tak lagi menjabat sebagai Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat, Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana (Bapermas P3A dan KB) Kota Surakarta. Menyusul langkah pria kelahiran Sragen mengajukan pensiun dini dari pegawai njegeri sipil (PNS), karena mencalonkan diri sebagai cvalon walikota (Cawali) dalam Pilkada Surakarta tahun 2015. Menurut Pejabat Walikota Surakarta Budi Suharto, Jumat (7/8), pelepasan Anung Indro Susanto sebagai kepala Bapermas P3A dan KB telah dilaksanakan dan bahkan sudah disiapkan peng-gantinya dalam artian berstatus pelaksana tugas (Plt). Yang bersangkutan yakni Rahmad Sutomo yang menjabat Asisten Administrasi Pembangunan Sekreatriat Daerah (Setda) Surakarta. Bahkan surat tugas untuk Plt Kepala Bapermas P3A dan KB juga sudah ditandatangani Meski tak lagi menjabat sebagai kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD), Anung Indro Susanto masih berstatus PNS . Sehingga yang bersangkutan masih tetap harus masuk kantor sembari menunggu proses pengajuan pensiun dini yang diajukan dikabulkan. Terkait pengajuan surat pension dini sebagai PNS yang diajukan pihak bersangkutan juga telah diteruskan ke Badan Kepegawaian Nasional (BKN) serta Gubernur Jawa Tengah. Pada kesempatan terpisah Anung Indro Susanto ketika dikonfirmasi mengaku belum menerima surat pemberhentiannya sebagai Kepala Bapermas. Dia mengatakan, masih menempati ruang kerja Kepala Bapermas P3A dan KB. Namun demikian pihaknya legowo jika telah dicopot dari jabatannya .” Ya monggo saja, nggak apa-apa kalau memang sesuai aturan main”, uangkapnya.■ K2-yan
CALON TUNGGAL : Komisioner Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Nasrullah (kiri), Pengamat Politik LIPI Siti Zuhro (tengah) dan Ketua DPP PAN Yandri Susanto menjadi pembicara dalam diskusi Publik di Gedung Bawaslu Jakarta, Jumat (7/8). Diskusi itu membahas tentang fenomena calon tunggal dalam pilkada serentak dengan mengangkat tema “Calon Tunggal Kepala Daerah dan Komitmen Parpol Siapkan Pemimpin Lokal”. ■ Foto: Antara
UU Pilkada Dinilai Lemah JAKARTA - Undang-Undang Nomor 8 Tahun 2015 tentang Pilkada dinilai masih memiliki kelemahan karena ada celah yang tidak mengantisipasi daerah dengan pasangan calon tunggal. Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Nasrullah menyayangkan hal ini karena tak memiliki antisipasi. “Undang-undang ini masih lemah karena tak ada antisipasi terhadap calon tunggal. Tujuh daerah yang terancam tertunda itu harus dilihat,” kata Nasrullah usai diskusi publik di Gedung
Bawaslu, Jl MH Thamrin, Jakarta Pusat, Jumat (7/8). Nasrullah berpendapat pihak DPR perlu merevisi undangundang ini. Perlunya revisi ini untuk menghindari dan mengantisipasi calon tunggal agar tak terulang. “Ini yang harus disikapi. Undang-undang itu harus jelas
agar implementasinya juga berjalan,” sebutnya. Seperti diketahui, ada tujuh daerah kabupaten/kota yang terancam tak bisa ikut Pilkada karena hanya memiliki satu pasangan calon. Namun, tujuh daerah ini masih bisa berlanjut karena Bawaslu mengeluarkan rekomendasi terhadap KPU agar waktu pendaftaran diperpanjang. Presiden Jokowi menegaskan tak akan menerbitkan Perppu terkait dengan Pilkada yang hanya diikuti satu pasang calon. Lalu bagaimana bila nanti muncul calon boneka? “Calon boneka gimana sih? Yang namanya calon ya calon. Itu
saja ya, kalau mau tanya Perppu tanya ke Ibu Mega, mumpung ibu ada,” kata Jokowi di sela-sela acara alumni GMNI di Kemayoran, Jakarta, Jumat (7/8). Mega yang disebut Jokowi hanya tersenyum. Jokowi didampingi Mega dalam acara itu. Mereka juga berdua pulang bersama satu mobil dengan R1. Jokowi juga menjelaskan soal pertemuan yang digelar di Bogor. Menurut dia, pertemuan itu hanyalah pertemuan rutin saja. “Pertemuan rutin. Semua dibicarakan. Ekonomi, politik, sosial, budaya dibicarakan,” tutup dia. ■ dtc-yan
PNS 3 Daerah Terindikasi Tak Netral SEMARANG - Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Jateng menemukan indikasi ketidaknetralan Pegawai Negeri Sipil (PNS) di tiga daerah. Mereka yakni Kota Semarang, Purbalingga, dan Klaten. Indikasi pelanggaran ditemukan PNS mengenalkan salah satu bakal pasangan calon yang ikut dalam Pilkada. Hal tersebut diungkapkan Koordinator Pengawasan dan Humas Bawaslu Teguh Purnomo. Teguh menjelaskan, netralitas PNS semestinya dijaga. Bila indikasi kecurangan tersebut terbukti benar, maka akan dikenakan sanksi paling berat hukuman penjara. Meski pun, hingga kini belum diumumkan calon kepala daerah definitif oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU).
“Indikasinya sudah ditemukan. Berdasarkan hasil pengawasan dan laporan yang kami terima, ada PNS bahkan Camat mengkampanyekan salah satu calon dalam forum pertemuan. Ini masih kami selidiki,” ungkap Teguh saat dihubungi, kemarin. Teguh membeberkan, di Kota Semarang ada seorang camat yang mengenalkan salah satu pasangan calon dalam forum silaturahim. Menurutnya Camat yang belum diungkapkan identitasnya tersebut sedang diusut. Jika terbukti melanggar, maka proses hukum akan dilakukan. Hukuman bisa berupa teguran, pencopotan jabatan, mutasi, hingga pemecatan, dan dipidana-kan, tergantung pada beratnya
pelanggaran. “Masih proses ngumpulkan bukti,” timpalnya. Pelanggaran lain di Purbalingga, terangnya, didapati beberapa PNS ikut mengantarkan salah satu pasangan calon mendaftarkan diri di KPU. “Jadi paa daftar mereka ikut menemani salah satu pasangan calon. Kami tidak bisa menyebut, karena dikhawatirkan menganggu penyelidikan,” terangnya. Sementara di Klaten, Panwaslu setempat juga menemukan seorang istri camat mengenalkan salah satu calon di acara perkumpulan Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (PKK). Tak dinafikkan, Klaten memiliki satu pasangan yang semuanya perempuan yakni Sri Hartini-Sri Mul-
yani. Seperti diketahui, Sri Hartini merupakan petahana Wakil Bupati, sedangkan Sri Mulyani adalah istri Bupati Klaten Sunarno. Teguh memprediksikan, pelanggaran netralitas PNS akan semakin banyak. Pasalnya, dalam Pilkada serentak banyak petahana yang maju kembali dalam Pilkada. Atas hal itu, pihaknya akan memperketat pengawasan tersebut. Terlebih, ada lima wilayah dengan akhir masa jabatan (AMJ) di 2016. Sementara, Pilkada dilaksanakan Desember 2015. Ketujuh wilayah tersebut yakni Pemalang (24/1), Grobogan (13/3), Demak (3/5), Sragen (5/5), dan Kabupaten Pekalongan (16/6). ■ M9-yan
Calon Independen Pekalongan Gugur PEKALONGAN - Pasangan bakal calon walikota dan wakil walikota dari jalur independen Sudjaka Martana dengan Fauzi Umar Lahji, dinyatakan gugur sebagai peserta Pilkada serentak 9 Desember mendatang. Ini lantaran berbagai kelengkapan surat pencalonanya yang masih kurang hingga deadline penutupan di KPU tidak diserahkan, Jumat sore (7/8). Sementara tiga pasangan lainnya, telah melengkapi kekurangan yakni Alf Arslan Djunaid atau Alex dengan Saelany Mahfudz , disusul Hakam Naja-Nur Chasanah serta Dwi Heri-Sutarip Tulis. Ketua KPU, Basir SH, Jumat (7/8) menuturkan karena tidak menyerahkan berbagai persyaratan yang masih kurang, pasangan independen tidak ditetapkan sebagai pasangan calon, sehingga tidak maju Pilkada. “Mereka gagal menjadi pasangan calon karena tidak memenuhi syarat,” katanya. Ditambahkan, catatan ke-kurangan syarat pasangan independen ini diakui banyak. Sujaka (Anton) masih kurang tujuh persyaratan sementara Fauzi masih kurang enam persyaratan.
Belum lagi kekurangan syarat dukungan KTP yang mencapai 929 KTP. Sementara gugurnya bakal calon dari independn telah diduga berbagai kalangan setempat. Lantaran majunya, mereka dipre-
diksi agar pilkada tidak mundur sebagai mana pilkada sebelumnya karena hanya ada satu pasangan saja. Sehingga Partai Golkarpun ancang-ancang memasang mereka berdua yang notabene sebagai
anggota DPRD setempat. Belakangan calon dalam pilkada tahun ini sudah ada tiga pasangan yang ditetapkan sehingga tidak akan ada lagi pengunduran PIlkada Kota Pekalongan . ■ K28-yan
GUGUR: Pasangan bakal calon walikota/wakil walikota Pekalongan, Sudjaka Martana dengan Fauzi Umar Lahji yang mendaftar dari jalur independen dinyatakan gugur karena kurang persyaratan. ■ Foto: janti-yan
Button Dirampok JENSON Button mungkin telah dibius dengan menggunakan gas, saat dia dirampok di villa sewaan di St Tropez. Demikian diungkapkan juru bicara mantan juara dunia Formula 1 itu. Button dan istrinya Jessica, menginap dengan beberapa teman di Prancis, ketika dua pria mendobrak masuk. Mereka mencuri perhiasan yang bernilai sekitar 300 ribu Euro, termasuk cincin per-
Sabtu Wage, 8 Agustus 2015
tunangan Jessica. “Tuan Button menyadari tentang perampokan itu, ketika dia terbangun” kata juru bicara polisi setempat.■ Am-Did Foto:ne
di depan kami, yang dimulai pada hari Minggu. Dan kami akan bermain total di Liga Utama Inggris. Kamis aya sangat prcaya diri tentang hal itu,’’ ungkap Bilic, usai laga. Di laga lainnya, Borussia Dortmund, yang merupakan runner up Liga Champions pada 2013, menghadap undian play off setelah menang 5-0 atas Wolfsberger AC dari Austria, untuk unggul aggregate 6-0. Henrih Mkhitaryan mencuri perhatian dengan trigolnya, pada rentang waktu 13 menit di babak kedua.
West Ham & Sampdoria Tersingkir PARIS- Keputusan pelatih West Ham United, Slaven Bilic, untuk memainkan tim muda yang minim pengalaman pada leg II putaran kualifikasi ketiga Liga Europa di markas Astra Giugiu, berbuah pahit. Pada laga ini, tim asal Rumania itu menang 2-1 (aggregate 4-3), pada pertandingan yang berlangsung Jumat (7/8) dini hari WIB. Pada awal laga dimulai dengan baik, ketika gol dari pemain debutan, Manuel Lanzini, pada menit ketiga, membuat West Ham United memimpin. Namun dua gol cepat dalam rentang waktu tiga
menit, dari kapten Constantis Budescu, menit 33 dan 36, membawa tim Rumania itu berbalik memimpin. Dalam kondisi ini, Bilic tetap mempertahankan keputusannya, untuk
mengistirahatkan para pemain inti, menjelang pertandingan pembukaan Liga Utama Inggris mereka, saat melawan Arsenal, yang dijadwalkan berlangsung pada Minggu (9/8). “Ini merupakan pengalaman bagus untuk sejumlah pemain muda, namun beberapa pemain yang bermain bersama pada malam ini, memperlihatkan mereka akan sangat berguna nantinya,” kata Bilic. “Kami memiliki musim y a n g bagus
■ Bentrok Suporter Sedang Southampton yang telah unggul 3-0 pada per-
TERIAK KEMENANGAN: Pelatih sekaligus manajer tim Astra Giugiu, Marius Sumudica, berteriak kegirangan, saat merayakan kelolosannya ke babak utama Liga Europa, setelah menyingkirkan tim unggulan asal Inggris, West Ham United. Foto: dailymail
Falcao Coba Peruntungan
SPORTAINMENT
Bikin Gusar Lawan TAK lama setelah berhasil menjatuhkan Bethe Correia hanya dalam waktu 34 detik, Ronda Rousey, mendapat ancaman tuntutan hukum dari atlet Mix Martial Arts lainnya. Rencana menempuh jalur hukum ini, akan dilakukan Cris Justino. Petarung yang dikenal dengan julukan Cyborg itu, tersinggung dengan pernyataan Rousey yang menyebutnya masih menggunakan steroid. Cris Cyborg mengklaim, dirinya telah menjalani tes kesehatan yang sama dengan Rousey. Hasilnya, dia dinyatakan bersih dari penggunaan senyawa organik yang dapat membantu mempercepat pembetukan otot tubuh itu. Berpegang pada hal itu,
wanita berusia 30 tahun ini menyebut, Rousey telah menyebarkan kebohongan melalui media. Cyborg menegaskan, pengacaranya akan menghubungi manajemen Rousey, yakni Primetime 360. ■ Tarik Izin Sebelumnya, Rousey mengatakan, Cris bisa bertarung di kelas 145 pon, karena menggunakan steroids. “Saya bertarung di UFC, di kelas bantam. Sementara dia (Cyborg-red) bisa bertarung di kelas bulu, karena menggunakan steroid,” kata Rousey, seperti dikutip dari USA Today, belum lama ini. Pada 2011 lalu, melalui sebuah tes, Cris
tandingan leg I mereka melawan Vitesse Arnhem, kini melaju dengan kemenangan aggregate 5-0, setelah sebuah tendangan mendatar Graziano Pelle, dan gol dari penyerang asal Senegal, Sadio Mane, memperbesar keunggulan timnya, empat menit sebelum pertandingan usai. Namun hasil ini dinodai denga kerusuhan sebelum laga dimulai. Dikabarkan, polisi Belanda melakukan penangkapan terhadap 53 suporter dari kedua belah tim, di Arnhem, akibat terjadinya bentrok antarsuporter. Namun kali ini bukan hanya para suporter asal Inggris saja yang ditahan, namun ada juga beberapa suporter tuan rumah Di partai lainnya, Sampdoria yang dilatih Walter Zenga, juga menjadi pecundang dari klun kurang terkenal Vojvodina asal Serbia. Meski Sampdoria memenangi pertandingan pada leg II dengan skor 2-0, namun kekalahan mengejutkan 0-4 yang mereka terima di kandang sendiri pekan lalu, terbukti terlalu sulit untuk dikejar. ■ Am-Did
Cyborg memang dinyatakan positif menggunakan steroid. Saat itu, Komisi Atletik Negara Bagian California, sempat menarik izin bertarung untuk Cris, dan mengenakan hukuman denda sebesar 2.500 dolar AS. Dan hingga berita ini diturunkan, Rousey belum mengeluarkan komentar terkait sikap Cris itu. ■ Am-Did
LONDON- Chelsea akan memulai peruntungannya di Premier League, dengan menjamu Swansea. Bisa jadi laga itu menjadi debut Radamel Falcao bersama Chelsea di kompetisi resmi. Chelse bukanlah klub yang asing bagi Falcao. Tapi pada Piala Super Eropa pada 31 Agustus 2012 silam, Falcao justu menjadi pembunuh The Blues. Kala itu, Falcao ada di kubu berbeda dengan membela Atletico Madrid. Pemain berjuluk El Tigre itu tiga kali menjebol gawang Chelsea di babak pertama, dalam laga yang berakhir 3-1 untuk kemenangan Atletico itu. Satu musim berikutnya, Falcao masih c e -
merlang untuk Atleti. Pada La Liga musim 2012/2013, dia tampil sip dengan membukukan 28 gol. Falcao kemudian hijrah ke AS Monaco. Tapi dia gagal bersinar di Liga Prancis. Tapi dia tak benar-benar mandul, dengan bisa mendonasikan 11 gol dengan hanya 17 kali menjadi starter. ■ Andalkan Fisik Penampilan kurang oke itu disebabkan cedera lutut kiri di bulan Januari 2014. Cedera itu cukup parah, hingga dia harus menjalani operasi. Imbasnya, pemain internasional Kolombia itu harus absen di Piala Dunia. Di musim berikutn y a ,
Falcao dipinjamkan ke Manchester United. Selama di MU, dia juga tak bisa klop. Musim ini, Falcao bertahan di Premier League dengan mencoba peruntungan di Chelsea. Bisa jadi dia akan melakoni debut di laga pertama The Blues, menghadapi Swansea di Stamford Bridge, pada Sabtu (8/8) malam ini. Itu seiring Costa yang masih harus menjalani perawatan cedera hamstring. Manajer Chelsea, Jose Mourinho, tak yakin apakah Costa bisa tampil di pekan perdana. Dengan pengalaman satu musim, Falcao menyimpulkan, Premier League amat mengandalkan fisik. Beruntung, suasana dalam tim di Chelsea membantu dia untuk lebih mudah klop. “Atmosfer di dalam skuad sangat bagus. Mereka cukup bersahabat, dan setiap orang bisa menerimaku,” kata Falcao, seperti dikutip Daily Star, Jumat (7/8). ■ Am-Did
Foto:gh
JADWAL PERTANDINGAN: ■ Premier League Manchester United vs Tottenham Hotspur Bein Sports 3 Live (Sabtu 8/8, Pukul 18.45 WIB) AFC Bournemouth vs Aston Villa Bein Sports 1 Live (Sabtu 8/8, Pukul 21.00 WIB) Everton vs Watford Bein Sports 3 Live (Sabtu 8/8, Pukul 21.00 WIB) Leicester City vs Sunderland Bein Sports 2 Live (Sabtu 8/8, Pukul 21.00 WIB) Norwich City vs Crystal Palace Chelsea vs Swansea City Indosiar Live (Sabtu 8/8, Pukul 23.30 WIB) ■ Coppa Italia Livorno vs Ancona Spezia vs Brescia ■ DFB Pokal Bremer SV vs Eintracht Frankfurt FC Erzgebirge Aue vs SpVgg Greuther Furth Hallescher FC vs TSV Eintracht Braunschweig MSV Duisburg vs Schalke 04 Sportfreunde Lotte vs Bayer Leverkusen
HASIL PERTANDINGAN: Stuttgart Kickers vs VfL Wolfsburg SV Meppen vs FC Cologne Viktoria Köln vs FC Union Berlin Würzburger Kickers vs Werder Bremen TSV 1860 Munich vs TSG Hoffenheim Holstein Kiel vs VfB Stuttgart SSV Reutlingen vs Karlsruher SC ■ PLAY OFF ■ LIGA CHAMPIONS Astana vsd APOEL Nicosia Skenderbeu vs Dinamo Zagreb Celtic vs Malmo Basel vs Maccabi Tel Aviv BATE Borisov vs Partizan Belgrade Lazio vs Bayer Leverkusen Manchester United vs Club Bruges Sporting Lisbon vs CSKA Moscow Rapid Vienna vs Shakhtar Donetsk Valencia vs Monaco Pertandingan digelar 18-19 Agustus serta 2526 Agustus
■ Liga Europa FK Rubin Kazan 1 - SK Sturm Graz 1 Rubin Aggregate 4 - 3 FK Qabala 1 - Apollon Limassol 0 Qabala Aggregate 2 - 1 Omonia Nicosia 2 - Brøndby 2 Brondby Aggregate 2 - 2 Inter Baku 0 - Athletic Bilbao 0 Bilbao Aggregate 0 - 2 Istanbul Basaksehir 1 - AZ Alkmaar 2 Alkmaar Aggregate 1 - 4 Hapoel Kiryat Shmona 0 - Liberec 3 Liberec Aggregate 1 - 5 Trabzonspor 1 - Rabotnicki Kometal 1 Rabotnicki Aggregate 1 - 2 Vorskla 3 - MSK Zilina 1 Zilina Aggregate 3 - 3 Odd Grenland 2 - Elfsborg 0 Grenland Aggregate 3 - 2 Rosenborg 3 - Debrecen 1
Rosenborg Aggregate 6 - 3 IFK Gotenborg 0 - Belenenses 0 Belenenses Aggregate 1 - 2 Stromsgodset 0 - Hajduk Split 2 Hajduk Aggregate 0 - 4 Dinamo Minsk 1 - FC Zürich 1 Dinamo Aggregate 2 - 1 AEK Larnaca 0 - Bordeaux 1 Bordeaux Aggregate 0 - 4 FC Vaduz 2 - FC Thun 2 Thun Aggregate 2 - 2 FC Copenhagen 2 - Jablonec 3 Copenhagen Aggregate 3 - 3 St Etienne 1 - ASA Targu Mures 2 Etienne Aggregate 4 - 2 Vitesse Arnhem 0 - Southampton 2 Southampton Aggregate 0 - 5 FK Astra Giurgiu 2 - West Ham United 1 Astra Aggregate 4 - 3 Zeljeznicar Sarajevo 0 - Standard Liege 1 Standard Aggregate 1 - 3
FC Zorya Luhansk 3 - Royal Charleroi SC 0 Zorya Aggregate 5 - 0 Atromitos 1 - AIK Solna 0 Atromitos Aggregate 4 - 1 FC Spartak Trnava 1 - PAOK Salonika 1 PAOK Aggregate 1 - 2 Slovan Bratislava 3 - Krasnodar 3 Krasnodar Aggregate: 3 - 5 Borussia Dortmund 5 - Wolfsberger AC 0 Dortmund Aggregate 6 - 0 Aberdeen 1 - Kairat Almaty 1 Kairat Aggregate 2 - 3 Vojvodina 0 - Sampdoria 2 Vojvodina Aggregate 4 - 2 Legia Warsaw 1 - FK Kukesi 0 Warsaw Aggregate 4 - 0 Guimaraes 1 - SC Rheindorf Altach 4 Rheindorf Aggregate: 2 - 6
Sabtu Wage, 8 Agustus 2015
Perkemi Gelar Latihan Bersama SEMARANG- Persaudaraan Shorinji Kempo Indonesia (Perkemi) Kota Sema rang, akan menggelar latihan (gashami) bersama antar dojo bagi para kenshi. Latihan bersama ini bertujuan, untuk mempersiapkan atlet menjelang ujian kenaikan tingkat (UKT), dan latihan (gashuku), pada Sep tember mendatang. Seperti dikatakan Ketua
Umum Perkemi Semarang, Angudiargo, rencana latihan bersama ini, dapat dimanfaatkan dengan mak simal oleh semua kenshi. ‘’Latihan bersama ini akan dijadikan alat untuk melihat perkembangan teknik atlet, selama berlatih di dojo masing-masing. Nantinya, akan ada supervisi dari kenshi dan simpae senior, terkait teknik kempo. Sehingga sa-
at gashuku nanti, mereka lebih siap dan bisa tampil maksimal,’‘ kata Angudiargo, Jumat (7/8). Lelaki yang biasa dipanggil Argo ini menambahkan, tujuan dari gashami adalah, menyeragamkan teknik dari kenshi dan pelatih di dojo anggota Perkemi Semarang. Diharapkan dia, kualitas pelatihan dan teknik yang diberikan nanti, akan semakin
berkembang, dan akhirnya dapat meningkatkan prestasi Kempo di Kota Semarang. Argo mengakui, teknik dan jurus kempo terus berkembang, dan perlu penyeragaman. Selain itu diha rapkan juga, teknik dasarnya tidak hilang dari kenshi. Apalagi kenshi sering lupa akan teknik dasar, ketika sudah naik ke tingkat berikutnya.
‘’Dengan gashami, dapat mengingat kembali gerakan dasar kempo,’‘ tambahnya. ■ Kuasai Teknik Dengan kegiatan ini, diharapkan rasa persaudaraan antar-kenshi akan se makin kuat, dapat saling bertemu dan bersilaturahmi. Terlebih, beladiri yang berasal dari Jepang itu mengutamakan rasa persau-
daraan. Pada gashami nanti, lebih ketat, sebab diawasi langsung para shensei senior Kota Semarang. ‘’Shensei senior menginginkan, sebelum menjalani ujian, kenshi benar-benar menguasai teknik dan jurus beladiri asal Jepang ini. Diharapkan, saat gashuku nan ti bisa maksimal dan lolos ke tingkat yang lebih ting gi,’‘ pungkas Argo. ■ jak-Am
■ Pembentukan Tim Pra-PON Balap Sepeda
Pembalap Nomor Track Diseleksi SEMARANG- Pengprov Ikatan Sport Sepeda Indonesia (ISSI) Jateng, akan mengadakan seleksi pembalap sepeda untuk nomor track, di Velodrome Diponegoro, Semarang, Sabtu (8/8) ini. Mereka yang terpilih, akan diterjunkan untuk berlaga di babak kualifikasi PON XIX, yang akan berlangsung di Jabar, pada 2-10 September mendatang. Diperkirakan, seleksi akan diikuti sekitar 100 pembalap sepeda, dari berbagai daerah di provinsi ini. Nama-nama pembalap senior asal Jateng, seperti Khalista Heffiana, Indra Wijaya, dan Warseno, akan turut dalam seleksi ini. Dalam agenda itu, akan dipilih tiga besar pembalap putra dan putri terbaik. ‘’Kami berharap, pembalappembalap track Jateng turun di seleksi nanti. Waktu yang mepet dengan pelaksanaan Pra-PON, tidak memungkin kan bagi kami untuk menggelar pemusatan latihan. Selama ini, atlet yang telah terpilih menjalani desentralisasi latihan, di bawah pantauan ka mi,’‘ ujar Sekretaris Umum ISSI Jateng, Ronny Guritno, Jumat (7/8).
babak kualifikasi nanti adalah peralatan. Memang, sudah ada serah terima antara pengurus lama dengan yang sekarang ini,’‘ katanya. Terkait peta persaingan pada babak kualifikasi PON nanti, ISSI Jateng optimis tis, pembalap sepeda pro vinsi ini bisa berbicara banyak. Diakuinya pula, persaingan di Pra-PON nanti akan sangat ketat. Terutama datang dari para pem balap Yogyakarta, Jatim, dan Jakarta. ■ Jie-Am
■ Tantangan Saat ini, ISSI Jateng telah menggelar seleksi nomor kriterium di Boyolali, beberapa waktu lalu. Usai seleksi nomor track, induk organisasi ini juga akan melaksanakan pemilihan atlet untuk nomor road race di Solo. Diakuinya, sekarang ini adalah tantangan yang berat bagi pengurus baru. ‘’Selain seleksi pembalap, kami juga akan melakukan inventarisasi peralatan yang dimiliki Jateng. Salah satu ken dala yang kami hadapi untuk
NOMOR TRACK: Pembalap putri Jateng Khalista Heffiana (kanan), saat tampil di Kejurprov Balap Sepeda Kriterium di Boyolali, beberapa waktu lalu. Khalista akan turun dalam seleksi nomor track, di Velodrome Diponegoro, Sabtu (8/8) ini. ■ Foto: SMNetwork
Oegroseno Minta Segera Dilantik karena kayak mengulur-ulur waktu,’‘ papar Oegroseno, usai membuka Kejuaraan Antarklub Nasional Sukun Cup 2015, di Jogja City Mall, Sleman, Jumat (7/8). Oegroseno menganggap, tidak segera dilantiknya kepengurusan PTMSI, dikarenakan saat ini kepengurusan cabang olahraga sudah dibawa ke ranah politik. Efeknya, prestasi
atlet menjadi korban. ‘’Kedaulatan cabang olah raga itu ada di tingkat daerah, seperti kabupaten, kota dan provinsi. KONI itu hanya tinggal mengukuhkan saja. Tapi ini tidak dilakukan, karena sudah digiring ke ranah politik. Imbasnya prestasi atlet kita mandek. Di SEA Games Singapura lalu, kami hanya mendapatkan perunggu,’‘ tu tur dia.
EKSEBISI: Ketua Umum PP PTMSI Komjen (Purn) Oegroseno (kanan), melakukan pertandingan eksebisi dengan salah satu atlet tenis meja junior peserta Sukun Cup 2015, di Jogja City Mall, Jumat (7/8). Kejuaraan tenis meja antarklub Nasional itu diikuti 165 atlet dari 35 klub se-Indonesia. ■ Foto: SMNetwork
■ Lebih Meningkat Maka dari itu, Oegroseno sangat mendorong dengan diadakannya berbagai kejuaraan di tingkat daerah. Terutama kejuaraan untuk kelompok umur. ‘’Saya masih sangat yakin pembinaan terhadap atlet dengan kejuaraan seperti ini dapat melahirkan atlet-atlet Nasional terbaik,’‘ jelas dia. Sukun Cup 2015 yang untuk ketiga kalinya digelar ini, berlangsung selama tiga hari, Jumat-Minggu (7-9/8) ini. Total 35 klub dari seluruh Indonesia, ambil bagian dalam kejuaraan dengan hadiah keseluruhan mencapai Rp 75 juta itu. ‘’Untuk jumlah peserta mencapai 165 petenis meja, dengan ada 90 nomor pertandingan. Di edisi ketiga ini, secara kuantitas lebih meningkat dibanding dua kejuaraan serupa sebelumnya,’‘ sambung Sekretaris Umum (Se kum) Pengurus Provinsi (Pengprov) PTMSI DIY, Bagya Rahmadi. ■ SMNetwork-Am
SLEMAN- Mantan Wakapolri Komjen (Purn) Oegroseno, meminta Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI), un tuk segera melantik kepengurusan Pengurus Pusat (PP) Persatuan Tenis Meja Seluruh Indonesia (PTMSI), yang dipimpinnya. Kevakuman kepengurusan PTMSI Pusat jika di biarkan terlalu lama, dikha watirkan akan mengganggu
pencapaian prestasi cabang olahraga, yang sempat jadi primadona di Tanah Air itu. ‘’Kami memang masih menunggu sidang banding di PTUN, tapi sebenarnya tidak perlu lah KONI melakukan hal itu, karena di tingkat pertama kami itu sudah menang dan dinyatakan sah sebagai Pengurut Pusat PTMSI. Tapi biasalah KONI bersikap seperti itu,
■ Piala Kapolri 2015
Judoka Jateng Terjunkan Full Team SEMARANG - Tim Pelatda Pra-PON Judo Jateng akan tampil full team dalam Kejuaraan Nasional Judo Piala Kapolri di Jakarta, 20-23 Agustus mendatang. Ajang tersebut merupakan salah satu kejuaraan yang dijadikan PB PJSI untuk kualifikasi PON XIX Jabar 2016. ‘’Ini kesempatan kedua bagi pejudo Jateng untuk meraih poin guna mengamankan tiket PON XIX. Mes ki masuk dalam zona lolos, belum aman bagi atlet kami bisa lolos. Mereka masih berada di peringkat bawah antara posisi enam, tujuh, dan delapan. Kami menilai, posisi ini belumlah aman melaju ke Jabar,’‘ jelas Pelatih Judo Jateng Sutarto, Kamis (6/8). Meski ada satu agenda lagi sebagai Pra-PON yakni Piala Wismoyo Arismunandar pada Desember mendatang, Sutarto mengingin kan agar judokanya lolos lebih awal. Adapun namanama yang mempunyai pelu ang lolos atau bahkan sudah lolos adalah Desi Yudianti (78 kg putri), Muji Leksani (70 kg putri), Kristian Hadi
(66 kg putra) dan Cynthia Trubus, serta Legres (judo kata). ‘’Yang sudah mengeng gam tiket PON XIX adalah Desi dan Kristian karena duduk pada rangking atas nasional. Seperti Desi yang telah memastikan diri tam pil di PON se telah meraih emas pada Kejurnas Kartika Cup di Yogyakarta, April lalu. Kami yakin, peju do lain mempunyai peluang cukup besar,’‘ tandasnya. ■ Tradisi Emas Sementara itu, Lita Theresia berharap, Jateng mampu menjaga tradisi medali emas cabang judo. Sejumlah nama menjadi tumpuan, selain De si, juga Muji dan tim judo kata. ‘’Kami berharap, prestasi Jateng bisa bangkit lagi. Pergantian pengurus PJSI hendaknya dijadikan momen tum meningkatkan prestasi judo Jateng agar kembali disegani di level nasional,’‘ kata peraih emas PON XV/2000 dan perak PON XVI/2004 itu. ■ SMNetwork-did
Gaji Tak Dibayar ADAM Alis akhirnya memutuskan, untuk mengakhiri kontraknya bersama Persija (Jakarta). Tak adanya ke jelasan terkait pembayaran tunggakan gaji oleh tim Macan Kemayoran, menjadi penyebabnya. “Ya ini murni keputusan saya. Alasan utama saya itu karena, saya merasa manajemen tidak jelas memberikan kepastian, kapan gaji saya dan temanteman akan dibayar,” ungkap Adam.■ AmDid
Sabtu Wage, 8 Agustus 2015
Johan Yoga & Vidi Juara Tarkam SEMARANG- Striker PSIS (Semarang), Johan Yoga Utama, masih ragu dan galau, terkait keputusannya untuk bergabung bersama Persis (Solo), yang dipersiapkan untuk Piala Kemerdekaan mendatang. Pemain jangkung asli Semarang ini mengatakan, dia akan bertemu dengan jajaran manajemen PSIS, terkait keraguan itu, dan meminta petunjuk yang terbaik, sebelum memutuskan bergabung bersama tim asuhan Aris Budi Sulistiyo itu. ‘’Hingga saat ini, saya masih belum tahu dan belum memutuskan. Sampai sekarang masih terus berembug dengan keluarga untuk masalah itu. Saya juga ingin bertemu dengan manajemen PSIS dahulu,’’ kata Johan Yoga Utama, Jumat (7/8). Johan juga mengungkapkan, dirinya baru saja meraih juara pertama bersama tim tarkam asal Pekalongan, pada laga final yang digelar Jumat (7/8)
■
kemarin. Pada laga final, timnya menang dengan skor tipis 1-0. Gol semata wayang ini di cetak sendiri olehnya pada menit 57, melalui sundulan.
■ Masih Menunggu Selain dirinya, satu rekan di PSIS juga memperkuat tim ini, yaitu gelandang bertahan Vidi Hasiholan. Ada juga mantan pelatih fisik PSIS musim lalu, Ahmad Sofianto, yang kali ini bertindak sebagai pemain dengan posisi kiper. ‘’Pemain PSIS selain saya hanya Vidi. Juga ada Mas Sofi (Ahmad Sofianto-red) yang menjadi kiper di tim kami. Dia banyak melakukan penyelamatan pada pertandingan final,’’ tambah Johan Yoga lagi. Diakui dia, dengan membela
tim tarkam, paling tidak bisa menambah pemasukan uang untuk keluarganya. Apalagi di tengah lesunya sepakbola Tanah Air saat ini. Untuk langkah berikutnya, Johan masih menunggu perkembangan kabar dari PSIS, dan persepakbolaan di Indonesia. ‘’Saya tetap menunggu kabar selanjutnya, sambil ikut tim tarkam di kota lainnya,’’ pungkasnya. ■ jak-Am
JUARA: Dua pemain PSIS, Johan Yoga Utama (kanan) dan Vidi Hasiholan (kiri) bersama eks pelatih fisik PSIS, Ahmad Sofianto (tengah), berfoto bersama dengan piala juara pertama tarkam di Pekalongan, Jumat (7/8).■ Foto: Jaka N
Piala Presiden
Erick Thohir Koordinasi dengan Semua Pihak JAKARTA- Mahaka Sports and Entertainment akan menggelar Piala Presiden, di tengah pembekuan PSSI oleh Kemenpora. Untuk menggelar turnamen itu, Mahaka sudah melakukan koordinasi dengan semua pihak. “Saya sudah berkoordinasi dengan semua pihak. Semua saya temui, dan Alhamdulillah semua mendukung. Karena memang BOPI, Kemenpora, PSSI itukan bagian di dalamnya,” sahut Erick Thohir, usai bertemu dengan Presiden RI, Joko Widodo, di Istana Presiden, Jakarta, Jumat (7/8). Erick datang dalam kapasitasnya sebagai Presiden Komisaris Mahaka Group, yang bertindak sebagai operator turnamen. Piala Presiden akan menjadi turnamen kedua yang digelar di tengah vakumnya kompetisi liga. Turnamen lain yang juga akan dihelat dalam waktu dekat ini adalah, Piala Kemerdekaan, yang dihajat Tim Transisi. “Saya di sini tidak bermaksud apa-
apa, hanya sebagai orang yang cinta bola. Saya ingin ada sesuatu yang terjadi di masyarakat. Tidak ada maksud politik apa-apa. Piala Presiden ini dikelola swasta murni. Ini juga independen tanpa campur tangan politik. Presiden sangat mengharapkan ini berjalan, karena ini yang diharapkan masyarakat. Dan saya yakin, kita tidak ada maksud apa-apa, dan saya juga tidak berminat jadi apa,” ujar Erick lagi. Seperti dilansir detik.com, Jumat (7/8), Piala Presiden akan kick off pada 30 Agustus mendatang, dan akan dihelat sampai pekan ketiga Oktober. Presiden Jokowi akan secara resmi membuka ajang yang diikuti 16 konstestan itu.
■ Hadiah Rp 3 M “Alhamdulilah semuanya sudah di support. Dan semuanya ada kertas-kertasnya. Jadi kembali saya berhubungan dengan semua, dan saya tekankan
ke mereka semua para pimpinanpimpinan, saya tidak bermaksud apaapa. Alhamdulillah hari ini bisa diterima beliau (Presiden Jokowi-red) dan Presiden mendukung. Beliau memastikan hadir dan ini mesti jalan,” ucapnya lagi. Untuk menggelar Piala Presiden, total dana yang dibutuhkan mencapai sekitar Rp 40 milar. Pemenang akan mendapat hadiah uang sebesar Rp 3 miliar, sementara posisi dua dan tiga masing-masing akan mendapat dua dan satu miliar. “Inikan cuma 38 pertandingan, biayanya Rp 30-40 miliar. Dan tentu juaranya kita kasih hadiah,. Juara satu Rp 3 miliar, juara dua Rp 2 miliar, juara tiga Rp 1 miliar. Nanti setiap klub juga ikut, ada dana operasional, supaya jalan. Kalau enggak, kasihan juga klub yang saat ini sudah ada yang sudah berhenti, atau ada yang mau jalan. Kita coba dukunglah,” papar Erick. ■ Am-Did
16 Tim Akan Bersaing JAKARTA- Turnamen Piala Presiden dipastikan akan mulai bergulir pada 30 Agustus mendatang. Presiden RI Joko Widodo, akan membuka langsung ajang ini di Bali. Kepastian soal waktu bergulirnya Piala Presiden itu, diungkapkan Erick Thohir, di Istana Negara, Jumat (7/8/), setelah melakukan pertemuan dengan Presiden Jo kowi. Erick datang dalam kapasitasnya sebagai Presiden Komisaris Mahaka Group, operator turnamen. “Presiden sendiri menginginkan sesuatu yang terus bergulir di masyarakat. Terutama inikan hiburan di masyarakat yang sangat ditunggutunggu, dan kami di sini sebagai yang menjalankan tentu berterimakasih pada semua pihak yang mendukung, karena tidak mungkin Piala Presiden bisa berjalan kalau tidak didukung oleh semua,” ucap Erick. “Insya Allah pembukaan itu akan diadakan di Bali pada 30 Agustus, dan presiden juga akan hadir,” lanjut dia.
■ Piala Kemerdekaan
Hadiah Juara I Rp 1,5 Miliar JAKARTA- Presiden RI Joko Widodo dalam pertemuannya dengan Menpora Imam Nahrawi, Tim Transisi, perwakilan klub, dan wasit, di Istana Negara, Jakarta, Jumat (7/8) menyatakan keinginannya, agar turnamen Piala Kemerdekaan bisa mengawali perbaikan tata kelola sepakbola Nasional. “Turnamen ini merupakan komitmen pemerintah, untuk memperbaiki total tata kelola sepakbola Nasional,” ujar anggota
Tim Transisi, Zuhairi Misrawi, dalam konferensi pers di Kemenpora, Jakarta, usai pertemuan. Menurut Presiden, sanksi yang dijatuhkan FIFA bagi federasi sepakbola Indonesia, bukanlah musibah melainkan awal bagi kebangkitan sepakbola Nasional. “Diharapkan pembenahan tata kelola akan melahirkan sistem tata kelola yang lebih baik, transparan, dan profesional dan akan melahirkan timnas yang kuat dan lebih berprestasi di pentas internasional,” tuturnya. Dalam pertemuan itu, selain membahas penyelenggaraan turnamen Piala Kemerdekaan, Presiden juga mendengarkan keluhan dan usulan dari perwakilan 24 klub Divisi Utama yang hadir. Tidak ingin menyiakan kesempatan, klub Persinga (Ngawi) langsung menyampaikan kepada Presiden, terkait kesulitan mereka karena tidak memiliki stadion. “Presiden langs u n g menyampaikan kepada p a k
Zuhairi Misrawi
Menteri, agar diperhatikan untuk mewujudkan stadion di Ngawi. Ketika tahu anggarannya Rp 30 miliar, Presiden bilang masih bisa diusahakan,” ujar Zuhairi lagi. Pada intinya, Presiden sangat senang, turnamen akan bergulir dan sepakbola Tanah Air akan bergairah kembali. Piala Kemerdekaan akan diikuti 24 klub Divisi Utama dan berlangsung pada 15 Agustus-7 September mendatang, di enam kota di Indonesia, Solo, Medan, Serang, Madiun, Bantul dan Cilegon. Turnamen yang memiliki toal 67 pertandingan itu, terbagi dalam empat grup, yakni Grup A di Medan, Grup B (Serang dan Cilegon), Grup C (Solo dan Bantul) dan Grup D di Madiun.
■ Hadiah Bertambah Selain itu, Presiden juga meminta Tim Transisi dan operator penyelenggara, untuk menambah jumlah hadiah bagi klub juara Piala Kemerdekaan 2015. “Presiden minta hadiahnya dinaikkan, Juara I jadi Rp 1,5 miliar, Juara II Rp 1 miliar, dan Juara III Rp 750 juta,” tambah Zuhairi. Sebelumnya Tim Transisi memutuskan, jumlah hadiah untuk Juara I Rp 500 juta, Juara II Rp 300 juta, dan Juara III Rp 200 juta. Namun imbuh Zuhairi, menurut Presiden jumlah itu terlalu kecil. “Presiden mengatakan, kita harus memberikan kegembi-
raan, dan penghargaan setinggitingginya kepada klub peserta,” kata dia. Untuk memenuhi instruksi Presiden, Zuhairi mengatakan, dirinya bersama operator akan mencari lebih banyak dana melalui sponsor terutama dari BUMN. Meskipun pelaksanaan Piala Kemerdekaan kurang dari sepekan, dia mengaku optimistis dapat menggaet lebih banyak sponsor. “Bisa dipenuhi lah itu, kan angkanya tidak terlalu besar,” tuturnya. Sedangkan untuk match fee yang ditetapkan sejumlah Rp 50 juta, Zuhairi menyatakan, usulan itu sudah disetujui Presiden. Namun hingga kini, Tim Transisi belum mengumumkan operator yang akan menjalankan turnamen ini, karena masih menunggu hasil verifikasi Badan Olahraga Profesional Indonesia (BOPI). “Soal operator atau EO, Insya Allah Senin depan kita akan sampaikan ke publik, karena masih menunggu verifikasi BOPI. Ada beberapa persyaratan legalitas yang harus dipenuhi,” tandasnya. Kick off turnamen Piala Kemerdekaan ini, dijadwalkan akan dibuka langsung Presiden RI Joko Widodo. “Presiden akan hadir dalam kick off di salah satu kota, pilihannya antara Medan, Serang, atau Madiun,” papar Zuhairi.■ Ant-Am
■ Luar Biasa Piala Presiden akan diikuti 16 klub, di mana 13 klub merupakan klub ISL, dan tiga lainnya dari Divisi Utama. Selain Bali, ada tiga kota lain yang menjadi tuan rumah, yakni Bandung, Makassar dan Malang. Turnamen ini akan menghelat pertandingan final pada pekan ketiga Oktober. Pada awal perencanaan, turnamen ini akan digelar Mahaka dengan nama Piala Presiden. Namun karena Tim Transisi memakai nama yang sama untuk turnamen yang mereka gelar, Mahaka kemudian mengubahnya menjadi Piala Indonesia Satu. Namun beberapa hari lalu, mereka kembali mengubahnya menjadi Piala Presiden. “Tentu ini sesuatu yang luar biasa. Kita tahu ini adalah sesuatu yang diharapkan, dan Alhamdulillah, tentu dengan dukungan Pak Presiden, Piala Presiden ini bisa berjalan dan akan bergulir. Ini tentu yang terpenting,” lanjut pengusaha yang kini menjabat sebagai presiden klub Inter Milan itu. ■ Am-Did
Sabtu Wage, 8 Agustus 2015
Jual:Ex-Japan Dozer BD2F-G-H-J/D21 /D31PX-21/D31P-20,Excavator PC2030-40-60-75-78,Asphalt Finisher 2,5 s/d 4,5 m,Vibro 2,5 s/d 10T,Wheel loader,Genset 25 s/d 1500kva,dll. Hub:0816652808 / 081901128887
SEWA BUS PARIWISATA AC/NON AC 27, 31, 35, 39, 55, 65 Seat 2015 Sewa Non AC Dapat AC Ekonomi.Hub: 024-70112889 /70445558/6718303-4
SMG 8 H7
SMG 8 H7
JUAL FORKLIFT BEKAS BERGARANSI Merk Jepang 2,5 s/d 5 Ton (08159444481) (0812-97699559) SMG 8 H7
GNP RENT FRKLFT MURAH Mlyni Unit Baru,Crane. 7600601/ 081326129130 SMG 8 H7
YNC RENTHran/BlnForklift3-10Ton Crane25Ton,D/L.Kota.081226956393 SMG 8 H7
- KENDARAAN SEWA -
BUS ELF 15,30,50 Seat AC,Harga Ekonomis, Hub: 081.325.033.707 SMG 8 H7
YHS RENT All new xenia;Avz.Dlm/Luar Kota.Hr/Mg/Bln. Hub:085712785025 SMG 8 H7
PUTERA 085100703226-0811298069 Innova,Avanza,Xenia,Pregio,dll SMG 8 H7
YENICO 081226956393-2Jam,Harian Bln.Elf,Inova,Avnza,Dutro 16seat
SILIWANGI Residence Jl. Jend.Sudirman No.187-189 Blok F5-F6 Kos hr/mgg/bln an, AC, Wifi, Toilet, air panas,TV,HBO,MTV bed,dapur,laundry,kulkas Lemari. Hub:081281177888 SMG 8 H7
SWEET HOME RESIDENCE SEMARANG Anggrek 8/2 BlkgCitraland. 125/Hr -2Jt/Bln, Full FurnisStandart Hotel 0815 690 4003 / 081 226 265 805 SMG 8 H7
KOST PUTRI, Pleburan II/4, Ls. 6x3m, Kmd Dlm,AC,TV.Wifi,CCTV,dkt Simp.5 Rp.2jt/bln. Hub: 081 3110 147 10 SMG 8 H7
PASUTRI, KARYAWAN/TI,AC,KM Dlm Peterongan Tmr 348A-081228573005 SMG 8 H7
SURABAYA TAXI024-8313131.Pajero Pregio,NewInova,Avanza G,Alphard SMG 8 H7
SMG 8 H7
CARI JAM ROLEXdll,TOKO GLORIA Pemuda 64 T.3515803/08122902278 SMG 8 H7
“DIKLAT SPIRITUAL”:CARA CPT & MDH Menjadi Spiritualis Islam Serba Bisa (Hanya Dtg: 1x)Mampu Menguasai Berbagai Ilmu Hikmah. Solusi Problem Hidup&Ekonomi.Kesuksesan Usaha/ Properti.Bs Mengobati Sgla Penyakit. Menjadi Manusia Berguna/Penolong Sesama. 082329700057 SMG 8 H7
PRIMA JAYA Interior Kasa Nyamuk,RollerBlind,Vertical Pintu Kassa Nyamuk,Gordyn,Awning FoldingDoor,W.Paper(SpesialDisc) Ki Mangunsarkoro 812B Ph76588098 SMG 8 H7
TERIMA PESANAN Pintu Pagar, Teralis Balkon Canopy,Railing,Tkng Bangunan Hub:085713444439 & 08972235393 SMG 8 H7
LANTAI MOTIF 40X40 KWI=37rb/m Cahaya,Supriyadi 69H Ph6715529. SMG 8 H7
SAVITRICANOPY,FGATE,RTANGGA,S S, Pgr Jl.Peres74 Ph3541874-3551406 SMG 8 H7
SPECIAL CANOPYBalkon,Pagar,Murah,Cepat.76740494- 085100103473 SMG 8 H7
ISTANAFoldingG.Canopy,Kusen Alum Gypsum,Pgr,BjRingan,085108020010
BUTUH DANA CPT?Syrt:Mudah, Jmn BPKB/Srtfkt.Hub:BPR Artha Mukti Santosa, Jl.Jend.Sudirman No.167 T.7608811,7603323 (Fanny/Ratna) SMG 8 H7
BUTUH DANA CPTJaminanBPKB/Sertifikat,Mbl/Mtr MshKrdt Bs Dijaminkan. Hub:Kop.Karya Mandiri,Kedungmundu,T.6717059 - 0888 08705 048 SMG 8 H7
BTH DANA CPTRESMI JAMINAN BPKB Mobil Anda Th`93 Up.Hub:Antares, 085725819998, Kantor:024-8440655 SMG 8 H7
BTH DANACPT,5Mnt Cair,Tnp Survey Jam:Sertif &BPKB.KSP.Centra Dana Ngesrep Tmr V/32 D-08112792095 SMG 8 H7
GESTUN MRH V/M 2.3%,PLNSAN 2,5% Badak V Timur No.49 Smg. SMG 8 H7
BELI MBL,BngMulai 0,49% SyrtMdh CMMF:085100553336 / 085101226333 SMG 8 H7
SMG 8 H7
JAMINKAN BPKBRd2/4,ProsCPT,AMAN R.0,5%.No BI Check. 085641234556 SMG 8 H7
1JAMCAIRBPKB,GkRibetPin53FAAFO3 O818 O397 O5O8 / O812 2888 89O1
- JASA PROPERTY Terima: Bangun baru,Renovasi rumah murah berpglmn.Hub:085647108611
STROKE,Diabetes,Alergi,Lupus,dll AJari Imun Anda Dgn Molekul IQ Utk melawan berbagai mcm pnyakit dr dlm diri Sndri.Info Seminar.08122839397 SMG 8 H7
Sepatu senam, baju senam, renang, BH, celana dll Grosir & eceran, TOKO PRIMADONA Jl.Lemah Gempal VII A/103 SMG.Telp:024-3564356 SMG 8 H7
Dijual: Rumah sarang burung walet sdh hasil.Alamat: Desa Guci, Kec Godong-Grobogan,Sertifikat HM Telp. 081326490420 SMG 8 H7
LAMPU HIASGANTUNG,TMN,SOROT DOWN Light,Lokal,Taiwan,Japan, Wijaya Crystal Mt.Haryono 459 Ph8316459 SMG 8 H7
KOLESTEROLTINGGI atasi secara alami tanpa minum obat.Hub. 0247474681 / 08164249204. SMG 8 H7
SOLUSI PINDAHAN..KAMI SOLUSINYA Hub:O8574OOO8676 /(O24) 7465846 / O813 2756 O267 Pasti Puas SMG 8 H7
RENOVASI SOFA K.Tamu,ukir,K.Mkn dll. Budiman 3515411 /085100128709
SMG 8 H7
SMG 8 H7
1JAMCAIRBPKB/Sertifikat285F31C7 Ada Subsidi Angsn/Bln.0819674507
MNGRJAKAN Taman,Relief,Kolam Koi Perawatan.Hub:Komar-081909369970
SMG 8 H7
SMG 8 H7
GADAI HP,BB,LCD,NBOOK,K.Board Cam,dll.D.Smg-Ung:0857.4000.5670
Obral K ursi Plastik buat Rmh Makan & Persewaan. Hub: 024-7611126
SMG 8 H7
SMG 8 H7
Specialis Kebocoran&Renovasi Rmh, Kntr,Ruko,Gudang,dll.081327140961
SMG 8 H7
PRO DESIGN Disc s/d 45%,Hnya Di MEBEL SAMPURNA,Jl.Depok No51 Smg
SMG 8 H7
SMG 8 H7
DESIGN Gbr 2D/3D,RAB,Bangun Baru Rmh,Kantor,dll Hub: 085741525253
ACCU NS40=300,N50=390 Gratis Jam Dinding.SmgInd E2/12-08122912629
SMG 8 H7
SMG 8 H7
SAHABAT PROPERTY,Trm JasaDesign Bangun,Renov.Hub:085101585670 SMG 8 H7
- PENGIRIMAN BARANG -
DIJUAL:2 UNIT MOTOR ATV Cck utk Out Bond.Hub:081 326 502 555
- TAILOR -
SMG 8 H7
ALEX`S TAILOR & TEXTILE IMPORT Peterongan Plaza B.6,T.8413356 Sm SMG 8 H7
SRT MOVERSJasa Pindahan,Packing Trucking Indonesia & Int`I.024- 7618570 /081390247559/08170196266
DBELI SGLBRG BKS,MBEL,PRBOLA, AC Mbl Dgrok,Bgkrn Rmh.085799868570 SMG 8 H7
DBELIBRG2 Bekas&Bongkaran Rmh Budi:085875931315/(024) 3583053
SMG 8 H7
SMG 8 H7
Trm PsnnBordir,Topi,Tas,Payung GtgnKuci,Polpen,dll:024 70309477
- PERIJINAN Srtfkt,IjinCVPT,SIUP,TDP,KRK,HO IMB,dll081314258388/085727763001 SMG 8 H7
SMG 8 H7
CV.SUPRA:SEWA AC BARU+GNSET, FANCOOL,JlBeli/BongkarPsng/Srvis:AC Gnset.T024-6724679/081.2253.5555
- SERVIS (PANGGILAN) HARI LIBUR BUKAServiceKhusus Kulkas 2 &3Pintu,AC,M.Cuci.W.Heater KGas, PAir,TV SglMerk.Pggilan Dlm & Luar Kota-3558O35/ O8572679O4O9 SMG 8 H7
SONY,TOSHIBASHARP,LG,POLYTRON.. ServiceTV LCD+Tbg,LsgJd.4OOO3358
JL Lmr 1Pt2Pt,Pajang,K.Tamu,Buffet,Bangko,JatiKuno:085100123600 SMG 8 H7
SMG 8 H7
PT,CV,UD,NPWP ,SIUP,TDP,SIUJK, HO,IMB,Pjk,PKP,Fktur.081901220044 SMG 8 H7
URUS CPT:CV,PT,UD,SIUP,TDP, NPWP API.085100599183/ 081 325 333770 SMG 8 H7
GLOBAL TEHNIKSewaAC BARU, GENSET FanCool D/L Kota, Jual /Beli /Srvis /Perbaikan AC.T:670077570286545 SMG 8 H7
SMG 8 H7
CENDANA KRS WC MOBIL BARU Dijamincepat,bersih & memuaskan Hub:(024)3542653-3562498 SMG 8 H7
SEDOT WC MAMPETWtafelSal.Got Tnp Bongkar085100119712-082322503878 SMG 8 H7
- HAJI/UMROH PASTI BERANGKAT Senin,Rabu, Kmis &Sbtu.Hrg Mulai 26Jt.Diskon Bagi yg Membayar di bulan Agustus`15 Hub:Kaisa Lil Hajj,024-3 559 678/081 228 777 58 (Buka 24 Jam) SMG 8 H7
Bth.SGR:Manager Resto,syarat diutamakan pengalaman min 1th, jujur,gigih & tanggungjwb.CV.ke Jl.Gajahmada no67 smg,0243550066 SMG 8 H7
CR: Bag.Pemasaran Alat Listrik & Teknik,Max 30th,Min.SMA,Jujur, Baik,Kerja Keras,Krm CV+Foto ke PO.BOX 1188/SM/BPA SMG 8 H7
DIBUTUHKAN PEGAWAI,Pria,Jujur Niat Kerja,Gaji UMR,Uang Makan, Transport diutamakan punya Motor Sdri,min 18-25Th:085 865 057 569 SMG 8 H7
DBTHKN:TenagaAdminitrasi Ringan Wanita,SMK,Menguasai Komputer WS Excell,Dll.Lmran Ke:Jl.Industri VIII/323-325 LIK Semarang
SMG 8 H7
SMG 8 H7
Terapi Korea butuh 7Staf Guru Wnt 4Pnrjmh Kor/Chn, 2Pria S1, 1 Pria. Jl.Depok 45A SMG. 085103169288
GURU PAUD ,Pria,Max 30Th,S1, Lmrn Ke:TK.FAJAR RACHMA,Jl.Padepokan Ganesa 2 Blok A34-35 Semarang
SMG 8 H7
PROMO BOMBASTIS Honda Brio TDP 20jtn&Mobilio 25jtn.081229250530 PRIME POWER RENTAL (Rental Genset)Hemat Solar,Free Delivery &Perawatan, Hemat Total Pemakaian Hrg Kompetisi Hub:Triana Bintang 024.658.1760 / 024.351.9324-26
SMG 8 H7
Jual GensetCaterpillar 1275 KVA, Th.2012 HM1; 987 Jam Jogja. Harga 1,5M Nego.CP: 08121569728 SMG 8 H7
JUAL:2 MESIN HEIDELBERG KORS Kond.Jalan.Hub:085 101 352 727 SMG 8 H7
JUAL:MesinPotong/Tekuk Plat, Bubut,Loder.Bekas.T:08122876985 SMG 8 H7
BTH SGR:ADMIN,SMA,MAX.28,Bersedia ditmptkan di Jkt,Tidur Dalam Lmrn Ke: Jl.Setiabudi 12 Smg SMG 8 H7
BTH:1).BAG.WORKSHOP,Min.STM Mesin.2).Sopir,Bisa Stir Matic.Lmr Ke: Perkantoran THD Blok B No.10
Salesman/Girl,punya Sim&Spd Mtr min SMA,Apoteker Penanggungjawab Lamaran ke Semarang Indah B2/9 SMG 8 H7
BTH SGR: Marketing lampu LED area kudus, demak,jepara,pny kendaraan, sim C. Hub : 085713275855 SMG 8 H7
Dicari: Sopir SIM B1 utk kanvas Luar Kota, Lmr lengkap dikirim ke: Jl.Sidorejo 78 Smg SMG 8 H7
DBTHKN:PENGEMUDI SIM A,U/Kanvas Lamaran:Jl.Industri VIII/323-325 LIK Semarang SMG 8 H7
Bth Sgr: Waiter/ess Max 25thn Ada Mess. Jl.Majapahit 320 SSP SMG 8 H7
SMG 8 H7
CARI:KARYAWAN HOTEL Hub: Jl.Setiabudi 16 Smg Gombel SMG 8 H7
WIRANIAGA Wnta,Single u/ Fc&ATK LamKeAryaMukti Slt I/635PdrgnSmg SMG 8 H7
Butuh kasir/penjaga toko,wanita,SMA. Krm ke Cemara Ry 43 Banyumanik SMG 8 H7
Bth Sgroperator msn Rotogravure brpglmn.lmrn:Jl.A.Yani 121 Kudus SMG 8 H7
KRJA SAMPINGAN!BW PLG,BW FC KTP GJI BS 300RB/HR.ORY.085740022449
SMG 8 H7
DIBTHKN SEGERA Bbrp Karyawati Wanita Untuk Administrasi & Ticketing Min SMU Sdrjt,Single Max 25Th,Sanggup,Kerja Keras, Disiplin,Teliti,Jujur & bisa di Luar Kota Smg,Tegal.Lmrn ke PO COYO PT Jl.Siliwangi No.496 Smg
SMG 8 H7
SMG 8 H7
SMG 8 H7
JL/TT:NEW ACCORD VTiL EXC`2000 Silver,Ors Cat. 081 2251 09908 SMG 8 H7
ALLNEW ACCORD VTiL`14 Bln8.Nik` 13,AB,Km3Rb,SptBr:081393017100 SMG 8 H7
G.CIVIC`90 Matic,Abu2 Met,90% Antik,SptBaru,47Jt.081291516800 SMG 8 H7
H.CITY IDSi AT `2008 Abu2 Met H Hub: 085 101 581 357 SMG 8 H7
HONDA ACCORD VTi`2000 AB,Istw 69Jt Hub: 0812-2877-9450
JUAL YMH EL25CcokU/Pemula,Kndsi Bagus-081904922152 SMG(JamKerja) SMG 8 H7
Dbthkn 10 T.Gerinda,1 org Sopir 5 T.Bubut.Bw lgsg Gondomono 305
JUAL CRV`02 Manual Plat G,Warna Merah. Hubungi : 085290041964 SMG 8 H7
Freed PSD AT 2012 Abu2 Pajak 1 tahun Spt Baru. 081325704810 SMG 8 H7
SMG 8 H7
DBTHKN Tng Srbtn,Laki2,Max25Th GrahaVit,Mataram Plaza Blok B.5
PANTHER LM 2006 SILVER,Fullvar H. 105 JT.Nego.Hub:081325604002 Smg Tmr - BMW -
SMG 8 H8
ELF 71HD /DUMP TRUCK `09`11 Hub: Mario - 081 9011 87558 SMG 8 H7
SMG 8 H7
Grand Touring Wrn Hitam th`12 AC Tape,Audio HP:082138877779 Ung SMG 8 H7
SMG 8 H7
PANTHER PU 2006 H, PJK BARU 1TH Hub: 085 103 686881
- CHEVROLET -
SMG 8 H7
CHEVROLET TROPER`85 DBL,2PT Hub: 081 390 999 360
SMG 8 H7
DICARI SOPIR SERABUTAN Jl.MT Haryono 189 Semarang SMG 8 H7
SMG 8 H7
- NISSAN JUAL TRONTONNISSAN CD 450NN. Th.2002,Nopol L,Harga Nego. Hub: PT DKU. 024 6513258/024 6513259 SMG 8 H7
EVALIA SV`2012Hitam,Tg1,Brg Istw Hub:0851 0016 8606/081325093003 SMG 8 H7
GRAND LIVINASV MT 2013 Biru Met MuriaJaya,Majapahit316M.70138868 SMG 8 H7
NISSAN X-Gear Manual 12 Putih. SpertiBaru.Istimewa.088802588999 SMG 8 H7
BUNTUT TRAILER Lnt 3 Excel,T. Perkasa 40Fit Kond.Bgs.085290320053 SMG 8 H7
BU: Grand Livina XV`11(H)Silver,Istw Tambakmas 9/86. Hub:082134383030 SMG 8 H7
NISSAN INVINITY`97Antik,Bisa TT Hubungi:081 2289 9168 SMG 8 H7
XTRAIL ST`2009 Grey,Bagus Skl Naga Jaya Motor,7603253;7601203 SMG 8 H7
- SUZUKI JUAL:X Over 2008 Silvertun Istw Jl. Padi Utara VI Blok K No.157 Hub:081325675738 PLG 8 H3
Futura PU Dp8jt Ertiga Dp 16jt Wagon Dp 16jt.Nanang 0811273515 SMG 8 H7
PROMO R3DP14jtn,PU DP2jtn,Wagon DP6jtan/angs2,1jtn!!081326389400 SMG 8 H7
Djl Baleno SX `08,AT,Merah Maroon, Tgn I,(H),Istw.Hub:082220121807
SMG 8 H7
PANTHER SMART`2006 SILVER Hub: 081 2287 29997 (SPBU Ngalian)
SMG 8 H7
- DAIHATSU -
SMG 8 H7
- JEEP -
TERIOS TS`08 Silver,Pajak Baru, Super Istmw,Harga Nego.Hubungi: 0819 0440 7788 (No SMS)
SMG 8 H7
FEROZA`94(R) Merah Mls PW/CL/AC/ DVD, HP:45jt. Hub:0816658117 SMG 8 H7
GRANMAX PU1.3/1.5 PU/BOX`11`12 13`14.Badak VIII/7- 081390236464 SMG 8 H7
SMG 8 H7
SMG 8 H7
SMG 8 H7
TAFT ROCKY `1993 ABU2 METALIK Body Kaleng,Kond Bgs.08562840068 SMG 8 H7
AYLA X`13PTH,ALL NEW XENIA R`12 Gendingan47-O851OO13O83O/354O4O1 SMG 8 H7
NEW CARENS II`04 (H) 65Jt,Merah TDP15Jt,Ang2Jt.087731816096,BsTT SMG 8 H7
PICANTOCOSMO`2011Matic(AB)Mera h Km:50Rb,BsKredit.081.667.8325 SMG 8 H7
TRAVELO`2006 Putih,cocok Ambulance,59Jt 0812-2877-9450 SMG 8 H7
SMG 8 H7
SMG 8 H7
MonggoJuraganGrnmaxPU Dp4jtn Tersdia TipeAC Ps.hrgNet081229278078 SMG 8 H7
TARUNA CSR 01 EFI Hitam H Pajak Baru Antik skli - 91003747 SMG 8 H7
XENIA R DLX 2013 AIRBAG SILVER K-Tg1 Istw Nol Spet.085100710480 SMG 8 H7
BU:MazdaBT50(DblCabin4x4)`10Pth 70Jt.Tambakmas V/66-085101850772 SMG 8 H7
MX6 COUPE 2Pt90%Audio Mhl,52Jt (TT yg Lbh Mrh) 081 291 516 800 SMG 8 H7
Mazda BT50 DCab 4x4 Silver(H)KM65 rb ban MT VRac,Istw. 085867057582 SMG 8 H7
- MERCEDEZ -
Ready Datsun Dp18jt angs 2,6jt Data d bantu.085647333533 SMG 8 H7
PT.KALIMAS AiSMG Mercedez Benz E 200 AVA Edition E.024-6592812 SMG 8 H7
MERCY TIGER `82 BuiltUp,J.Velor Ex Dubes Arab Saudi. 08562840068 SMG 8 H7
- MITSUBISHI Jual Truk Mitsubishi PS 120 Tahun 96, Nopol H,Hrg Nego. Hub: PT DKU.024 6513258/ 024 6513259 DIJUAL MURAH: COLT DIESEL BOX Doubel Th 2004 & Engkel Th 2001 Hub:081 5656 7476/0819 0433 6105 SMG 8 H7
SMG 8 H7
JUAL FORD FOCUS TITANUM`2012 2000cc,Hitam (H) A/T.087832070126 SMG 8 H7
LACER`89 MblBtl2SiapPakai,15Jt Naga Jaya Motor,7603253;7601203 SMG 8 H7
TrukBoxCanterHD125PS11Tg1(H)18 5 jtNg,IstwOrglSiapKrj.08122822177 SMG 8 H7
FIGHTER Truck Dum Th.2000 (HE) 310jt/Nego. 08122568403 Jepara SMG 8 H7
- HINO -
COLT T120SS PU/BOX`10`12`13`14 Badak VIII/7 Smg, 081 390 236464
HINO Ranger Dobel Gardan 2000 (HF),195jt/Nego. 08122568403 JPR
PU BAK T120SS`14 ISTW,BELUM ADA 1Th. (081326702650/087832320200)
SMG 8 H7
SMG 8 H7
HINO Ranger Dobel Gardan 1999 (HE) 195jt/Nego. 08122568403 JPR SMG 8 H7
SMG 8 H7
BU:COLT T120SS PU`14,H Htm,Istw Bak Flat,68Jt-Nego. 085712241234 SMG 8 H7
- HONDA -
STRADA TRITON Double Cab`09 GLS Intercooler. Hub:081 665 3132
CIVIC 2007 1.8 AT,H,Top.Cond Acoord`2004 VTiL AT,Htm,Bgs Skl Naga Jaya Motor,7603253;7601203
L300 PICK UP`08.10.12 SiapKerja Istw TgnI. Hub: 081 325 729 555
SMG 8 H7
SMG 8 H7
- TOYOTA FORTUNER VNT TRD A/T`14 HTM IST All New Yaris G`14 Istw Innova G MT`11/E.dsl`14/V.Dsl`13 Istw.Hub: Mario - 081 9011 87558 ALPHARD`08 ASHitam,Low TDP 40Jt L.Cruiser`97 AT,VXR,Antik Skl Camry V`09 Silver,Btl2 Bgs Skl Naga Jaya Motor,7603253;7601203 AVANZA G`2005 SilverMet,Istw,H Innova E`2007 HitamMet,Km52Rb,G Rush S`2012 Putih,Pajak Baru,H Hub: 081 2285 89400 SMG 8 H7
NViosG07=105.NCamry04=95.07=158 AN.Avnza`12&13=129.RushS`12=130. AvnzS`11& G`10=95jt.085100208788 SMG 8 H7
100% New:Agya Dp 12,5jt.Avanza, Inova,Rush,YarisDll.081229994760 HILUX PU 2010,H,Tgn 1,Hitam,AC, Brg Istimewa.Hub:08882479417 SMG 8 H7
NEW Fortuner TRD VNT`13 Putih ManualPajakBaruIstw.082226702737 SMG 8 H7
Yaris TRD Sportivo 13 MT Putih Seperti Baru 082292295858 SMG 8 H7
KIJANG SUPER `90,FA+TV,VR,Merah Maron,Mls,PR AC,42Jt.081326491565 NEW RUSH Facelist April`2015=220Jt & Innova=130Jt,All Ori.082243840640 SMG 8 H7
BURUAN! SALE SISA STOCK, Siap Indent Avanza Baru. 08170566420 SMG 8 H7
JUAL RUSH Thn 13 M/S, Hitam Tng 1 Dr 1.Istw.Hub:087746502227 SMG 8 H7
Pajero Sport exceed at`10 Istw Hub: Mario - 081 9011 87558
- FORD -
SMG 8 H7
GRAND VITARA2.4 AT`09 HTM=149jt SgtTerawat,Km Rndah.085100208788
SMG 8 H7
SMG 8 H7
- DATSUN -
SMG 8 H7
DIJUALFUTURA DX`06&08 PickUp`12 Istimewa. Hub:085 102 749 658
SMG 8 H7
- MAZDA -
AYLA X AT`2013 Silver, Km12Rb Hub: 081 392 110055 TERIOS`14 AT Pth,100%Ori,SptBr Naga Jaya Motor,7603253;7601203
SMG 8 H7
ErtigaGX MT13(14)Pth,H,TgI,KM12 Rb,Istw.08122515453/085101262234
SMG 8 H7
- KIA -
XENIA Xi+ 2011 SILVER,PLAT H 105Jt. Hub: 081 390 514 108 XENIA Xi TH 2011 MERAH,Siap Pakai 106Jt. Hub: 0822 815 54099
SMG 8 H7
CARRY 1.0PU/BOX ALMN`08,APV`14 Badak VIII/7 Smg, 081 390 236464
SMG 8 H7
JEEPWRANGLER SAHARA`12Long,Pth 3.6CC,Penta,Km8Rb:081226190000
SMG 8 H7
AN Xenia13=120jt.GranMaxPU`12& 14=59jt. Sirion`13=100jt.Terios TX`08 AT Slvr=95jt. 085100208788
BU: Szk Splash th`11 (H) Tgn 1 dr Baru Biru,Istimewa. Tambakmas 9/87 Smg
PANTHER PU`09`10 AC,TP,PS, TURBO Badak VIII/7 Smg, 081 390 236464
SMG 8 H7
CHEVORLANDO LT`2015,Putih,AD, 100% Gres,Spt Baru:081226190000
SMG 8 H7
DICARI POCOKAN Wanita Dearah Seroja Smg Hub:082 172 210 461
SMG 8 H7
GRANDIS GT`12&05.TRITON`11 4x4= 155jt.GALANT`01 AT. 085100208788
SMG 8 H7
- ISUZU -
SMG 8 H7
CARI TKWke MALAYSIA,SINGAPURA,H Kong & Taiwan. Info:085865064226
SMG 8 H7
PAJERO SPORT EXCEED`2010 Hitam Ori,Gagah,Bs TT Tnh:081229748576
SMG 8 H7
SMG 8 H7
SMG 8 H7
Ngekost Bisa Dapat Hadiah Hanya Ada di D`Paragon Fasilitas Lengkap AC, TV Kabel, Laundry, Wifi, Full-Furnished, Mulai 1,5jt/Bln, 150rb/Hari, 5 Lokasi Strategis Tembalang, Veteran, Kijang Utara, Bukit Sari, MT.Haryono. H: 081229992200 www.dparagon.com
HONDA BRIO TIPE E (M/T) 2015 Baru Putih,OFF THE ROAD.08122831010
SMG 8 H7
SMG 8 H7
BUTUH CEPATSOPIR~ PNY SIM B/B1, Helper. Jl.Muradi Raya No.1A Smg Dibutuhkan Sgr Instruktur Senam, menguasai di bidang: Aero BL,Zumba, Yoga,Modern Dance,Belly dance,Line dance,Hip hop kid,diutmkn brpglmn, Fee menarik.Krm lam/dtg lsg:KC Salon Beautylicious,Jl.Kedungmundu Ry No. 18 Sambiroto,dpn kampus UNIMUS Smg.T:081902828018 /082225559595
SMG 8 H7
SMG 8 H7
DCR KARYAWAN TOKO Wanita Min SMU Max30th.Sidoluhur Ry 19 Tlgosari
Hlg: STNK H.6322.DH An.Sugianto Tegal Rejo RT 4/3 SEMARANG
100%Angs Ringan Brio,Mobilio Cpt Mudah Berkah.0822 4272 4814
All New Civic 1.8 2007 Silver H Hub 085100139913
SMG 8 H7
BUTUH SEGERA Sopir Pribadi, Laki Max35Th,SimA/C.Datang Langsung ke:Jl.Pattimura 5/13 Semarang
SMG 8 H7
PLG 8 H2
SMG 8 H7
AN.CRV`05=98jtNEW ACCORD Htm`03 =88jt.Brio`14=105jt.085100208788
320i`2006Facelift,100%Orisinil Naga Jaya Motor,7603253 /7601203
BTH SGR:DRIVERSimB1,SMA,Max35th Siap Lr Kota.Lamr: Sri RejekiDlmRy38
Hlg:STNK H.5841.WJ An.Suroto DSBolo RT 01/05 DEMAK
SMG 8 H7
SMG 8 H7
SMG 8 H7
PLG 8 H2
GENSET BARU 9 -200 KVA, Spare Parts & Service Khusus Perkins. Hub : CV. Perkindo Nusantara Kaw.Industri Terboyo Blok B No.9 Ph:0246590102 /6584192 /6584193
BMW 325i`01 KM RNDAH & 520i`03 Slvr,Trwt,89jt. Hub:085100208788
SMG 8 H7
Hlg: STNK H.4362.OW An.PrihatinBukit Beringin Asri RT 1/16 SMG
SMG 8 H7
SKOL MUSIK Bth CS Wnt,Max 30Th D3,Tau Musik.Lam LgsJl.Tlogosari Raya I/64-i Smg Jam 9-20
Dcr:Krywti Max25th,Single,Min.SMP, Jujur.Bw Lam ke Pandanaran 65 SMG
PLG 8 H2
SMG 8 H7
PAJERODAKAR`14(H)TgnI,Putih,Km: 13Rb,BisaKredit Hub:08886738325
Mobilio E 14 MT Putih Spt Baru Istimewa Sekali.081224422591 New Jazz RS 12 AT Putih Pajak Panjang IstmwSkl.T:08212930 5181
SMG 8 H7
SERVICE BISADitunggu/dipanggil CPU/Print/Laptop/Mon/LCD.Garansi Smg 3511176/Salatiga 0298-328707
Hlg: STNK H.2592.E An.SriSyafa’ah Ds. Betahwalang Demak
Cr-V 2.0 at 2010 Hitam Istw Accord Vti At 2010 abu2 Istw Hub: Mario 081 9011 87558
BTH SGR STAFF PRODUKSI GARMEN S1 Tehnik Industri,Max 25Th.PT KIB, Jl.Tugu Wijaya IV No.19 KIW SMG
Cook&srvr, mktg.restojapan@smg-infojuyoramen@gmail.com/085643917878
- TELEPON -
SMG 8 H7
SMG 8 H7
SMG 8 H7
SMG 8 H7
SMG 8 H7
JAZZ RS AT`2010 HtmMet,PjkBr,H Freed`2013 Abu2 Met,Km 27Rb,H Hub: 085 103 192 939
SMG 8 H7
- KOMPUTER -
PLG 8 H2
SMG 8 H7
Cab br RB GrosirMart Penggaron; 1.Admin 2.Sales 3.Satpam 6 display 9 kasir, Lsg Interview ke:RB Grosir Mart Durian Brt 18 Lamper Kidul Smg
Dicari Guru Paud /TK/SD Yysn Syifaur Rahma,Smg Utr.T:087731464743 Sgr
SMG 8 H7
SMG 8 H7
SMG 8 H7
SMG 8 H7
BELILED.M CUCI.TV.KULKAS.AC. MEBEL. ALMARI JATI.DLL.085100129442
SMG 8 H7
ZEBRA KURAS WCDijmn Bersih & Puas Mahal Tidak Jadi Jaminan.Hubungi CakrawalaTmr18.Ph7609683/7601651
KARYAWATI,Min SMA,Aktif.Lamaran BawaLsg:Jl.Majapahit 316M(Optik)
DICARI:SALES REPRESENTATIF. Syrt: Pria,Max35th,Pglm Sales Elctric, Min. 2th,SMA,SIM C & A. Lmrn ke : Gloria Jl.Majapahit 20 Semarang(Max:7 Hari)
GRATIS KursusMontir SpdMtr+Dpt2Jt +Kerja Di Ahass Honda 081325742288
RODA MASsedot limbh WC Mbil Baru Mesin Otmtis,Tdk Bau,HariMgg/Lbr Buka,Dalam/Luar Kota.024 8505943 024 9130 3341 / 081 228 43 9996 DOREMON JAYA Sedot WC Sejak 1980,JgnTergoda HrgMrh Cpt penuh Lg,Rugi2x: 024-6722939/76729596 082 243 628 225 / 085 6000 45125
SMG 8 H7
SMG 8 H7
SMG 8 H7
DOKTER BB DIBELI TINGGI BB/TAB/ Iphone - 081223374000/08174174000
- SUMUR/WC -
BTH Cpt SMU/D3/S1 Maks.27th, u/ Crew Penerbangan (Groundstaff, Pramugara/i, Cargo). Ada Training Hub: ABC Jl.Majapahit 369 Smg Tp. 76719180 , 082328080708
DICARI ADMIN MEKANIK & TUKANG Cuci Mobil,Jl.Indraprasta No.44 SMG
SMG 8 H7
- SIUP/NPWP/TDP/TDR -
SMG 8 H7
CrDrafter&TeknikSipil.Serius Lam TlogoTimunMasRy 21A.KodePos50196
SMG 8 H7
- TOUR/TRAVEL SMG-KDR-MALANG ANUGRAH TRAVEL Mobil Baru T3512796-081325615549
Bth:PRT sendiri,Suami Istri,Serabutan, Gj 1jt,tdr dlm T.8315188 Pk.09-16.00
SMG 8 H7
BTH SGR ADM/STAF,WNT18-29TH, MIN D3,Bs Krjsm dlm Team,Bs Komp, Ska anak,Jjr,TgJwb.Lmr:Adipati Mersi No.4 Purwokerto Tmr.Plg Lbt 10/8
SMG 8 H7
- ARLOJI -
PERUSAHAAHASESORIS HP WELLCOMM Bth:SPG,Sopir,Adm,Karyawan/ti U/Smg,Jogja.MarketingGaji=4,65Jt GP,UM,Mess,Komisi dll.Bawa Ke Jl.Gajah Ruko Mutiara Gama No.9 Ph 70702010 (Samping Lottemart)
SMG 8 H7
SMG 8 H7
GREAT COROLA 94 PUTIH, TGN.I,ORI Hub: 0856 9534 3168 SMG 8 H7
ALPHARD `08 NEW TYPE,LC VXR `96 Htm, VXR `97 Abu2.Hub:0816653132 SMG 8 H7
TRUCK DynaRyno 115 PS`97 29jtNego bakbesi,H,085877078517/0248448172 SMG 8 H7
RUSH S`11HITAM. Jl.Gendingan 47 Hub:O851 OO13 O83O / O24-354O4O1 SMG 8 H7
Vios GPemakaian`O5 Tgn 1 Antik, KM 48Rb - O858 7545 O1O9 SMG 8 H7
ALPHARDG`09&10,Htm,18Spkr,Pre m Sound.100%Istw:085102501222 SMG 8 H7
ALL NEW CAMRYV`14 Bln3,HTM, Km:14Rb.100%Gress. 081226190000 SMG 8 H7
AVANZA S`2008 Akhir,Silver, Istimewa Sekali:085 640 093 966 SMG 8 H7
HIACE`78 Wrn Kombimnasi,Bensin FVar,VR,Sleeding:081 325 433 163 SMG 8 H7
JL DP 29Jt YARIS E AT`10 & Fortuner V AT`10 T.081229748576 SMG 8 H7
VIOS`08/`09 Manual,Silver Met Km 72Rb,Tgn I,Ori:081 2280 3016 SMG 8 H7
Sabtu Wage, 8 Agustus 2015
Proyek Kolam Renang Dilanjutkan Lagi JEPARA- Proyek pembangunan kolam renang, di lingkungan kompleks Stadion GBK dilanjutkan lagi. Pada tahun ini akan dibangun bagian depan kolam renang dan penataan lingkungan di sekitar kolam renang. Anggaran yang digunakan adalah dana Banprov Jawa Tengah senilai Rp 937 juta. Sedangkan untuk penataan lingkungan dilaksanakan menggunakan dana APBD Jepara 2015 senilai Rp 800 Juta. Proyek kolam renang sebelumnya sempat diduga mengalami masalah oleh Kejati (Kejaksaan Tinggi) Jawa Tengah. Tim bahkan sempat mendatangi langsung proyek ini. Selain itu Kejati juga sempat memanggil
dua orang pejabat di pemkab untuk dimintai keterangan. Namun saat ini proses tersebut sepertinya tidak berlanjut lagi. Kepala Bidang Cipta Karya di DCKTRK (Dinas Cipta Karya, Tata Ruang, dan Kebersihan), Arif Bahtiar menyatakan pembangunan lanjutan memang dilaksanakan untuk menyelesai kan bagian depan kolam renang ini. Bangunan tersebut merupakan pintu masuk utama di sisi
selatan, dan ruangan-ruangan untuk pengelola. Sedangkan untuk penataan lingkungan diarahkan untuk membangun saluran-saluran air dan urugan untuk bagian halaman parkir. ■ Bertahap Pembangunan kolam renang hingga saat ini baru mendapatkan sebuah kolam renang ukuran standar olimpik. Pembangunannya dilakukan secara bertahap mulai 2012, 2013 dan 2014. Anggarannya secara keseluruhan mencapai Rp 9,9 miliar. Rinciannya pada tahun 2012 Rp 3 miliar, 2013 (Rp 2 miliar), 2014 (Rp 4,9 miliar). Dana tersebut diakui banyak terserap untuk pembangunan struktur bawah kolam renang.
Dibutuhkan biaya besar karena lahan yang digunakan sebelumnya merupakan bekas tambak. “Kolam renang ini masih butuh beberapa fasilitas tambahan. Di antaranya adalah kolam pemanasan dan tribun. Untuk tribun saat ini lahanya masih digunakan masyarakat sebagai tempat tinggal. Pembangunanya kemungkinan akan dilaksanakan dalam
tahun mendatang,” jelas Arif Bahtiar, Jumat (7/8). Banyaknya biaya yang sudah terserap untuk pembangunan kolam renang ini, sempat menimbulkan masalah. Beberapa pihak menuding proyek ini bermasalah dan berpotensi telah terjadi korupsi. Selanjutnya masalah ini dilaporkan ke Kejati Jawa Tengah. Beberapa pihak kemudian dipanggil untuk dimintai ke-
terangannya. Kasi Intel Kejaksaan Negeri Jepara, Komang Ray W SH mengakui Tim Kejati Jawa Tengah sempat melakukan sidak di lokasi proyek kolam renang tersebut. Namun sejauh apa proses tersebut ditangani Komang mengaku tidak mengetahui persis. Dua pejabat di pemkab, katanya, sempat dipanggil Kejati Jawa Tengah untuk dimintai keterangan. ■ dis-ad
Truk Masuk Jurang, Sopir Tewas KARANGANYARSatu orang tewas setelah sebuah truk yang mengangkut batu, jatuh ke jurang di Dusun Bendunga, Desa Dawung, Kecamatan Matesih, Karanganyar Kamis (6/8) sore. Mobil naas itu terpesrosok ke jurang sedalam 15 meter serta tercebur ke dalam sungai sedalam 4 meter . Keterangan yang diperoleh, menyebutkan, peristiwa terjadi berawal ketika Dwi Darwanto (30), warga Dusun Bandungan Desa Dawung Kecamatan Matesih yang merupakan pengemudi truk serta Rebo (40), salah satu tetangganya, baru saja mengambil batu split ke salah satu. Kemudian Dwi Darwanto kembali ke Desa Bandungan dan melintas di jembatan Jenggotan. Awalnya, perjalanan berjalan lancar, namun setelah melintas di jembatan Jenggotan, dan akan melalui jalan naik. Namun, tiba-tiba saja truk yang dikemudiakan Dwi tidak
AVANZAG`11 Slvr,Srvs Rtn,PjkPjg An Sndr,Spec-up.082225567828 SMG 8 H7
HILUX G Dbl Cabin 4x4 th`09 Silver Plat H Istimewa. Hub:085867057582 SMG 8 H7
INNOVA G M/TBnsin`14 Slvr,O sepet, Km 9rb,SgtIstw. 081325005757
kuat dan mengakibatkan mobil langsung berjalan mundur dan terjebur ke jurang kedalaman 15 meter yang berada di bawah jembatan. Setelah masuk ke dalam jurang, truk kemudian tercebur ke sungai sedalam 4 meter. Mobil langsung tenggelam bersama Dwi Darwanto dan Rebo. “Setelah saya datangi, ternyata mobil bak terbuka sudah masuk jurang dan tercebur ke dalam sungai.Tidak berselang lama, saya melihat salah satu korban yang bernama Rebo, muncul dari permukaan air,” kata Wiryo ■ Mengingatkan Pariyem, salah satu pencari pasir di lokasi kejadian, Jumat (07/8). Menurut Wiryo Pariyem (50), sebelumnya, dia telah mengingatkan kepada pengemudi agar tidak melintasi daerah ini. Selain jalan yang rusak, kondisi jalan juga menanjak, sehingga tidak kuat bagi kenda-
DIJUAL Pabrik Paralon Daur Ulang Di Jawa Tengah (Berjalan Lancar/Mau Pindah).Harga 6,75 M HUBUNGI : 0878 2230 0368 SMG 8 H7
PROMOTdn5300=3,2Jt,UV=750rb,Oz4 25rb,FltSS=950rb.Isi Ulang Lkp 15Jt. Hub: Simongan 28 Tlp:7604000 SMG 8 H7
SMG 8 H7
Jl.Kjg LGX 1.8 th 2000 EFi bsn biru Metalik Mls an.Sendiri. 087831064580 SMG 8 H7
Ingin Punya Villa Terapung di Rawa Pening lengkap dgn kapal motor dan keramba? Hub:081901700050 SMG 8 H7
MODAL 300Rb Bs DesainGrafis,Bs Buka Usaha Sdri:0877 7778 8565 SMG 8 H7
raan yang mengangkut barang seperti batu dan pasir. Namun, pengemudi tetap nekad. “Saya sudah ingatkan, tapi pengemudi tetap saja melintas.Akhirnya terjadi kecelakaan,” lanjutnya. Sementara itu, Mustofa, salah satu warga Gantiwarno mengatakan, dia hanya melihat Rebo mengangkat pengemudi yang masih berada di dalam mobil yang tercebur ke dalam sungai. Kondisi sopir pada saat itu dalam keadaan tidak sadar. Warga lantas membawa korban ke rumah sakit, namun jiwanya tidak tertolong. “Sopir sempat dibawa ke rumah sakit, namun karena kondisinya yang mengalami luka serius dibagian kepala, sopir akhirnya meninggal dunia,” ujarnya. Sementara itu, Kasat Lantas Polres Karanganyar, AKP Bambang Erwandi, belum bersedia memberikan keterangan. ■ Sut-ad
PIJAT Bp Caturpasti sembuh Hub: 085 290 500 857 SMG 8 H7
Adella Massage For Executive From JKT. 082138281710(NoSMS)Prove It! SMG 8 H7
Elis Massage Terapi Ejakulasi Dini Ala Petik Mangga. 081575840208 SMG 8 H7
KLINIK Spec.Lelaki,Kenceng thn lama bsr pjg dtmpt.JengPeni081326614119
KcFILM,C.JOK READY,MON 2DIN,CAM Var:Fortner,Rush,Avz,Agya,Mbilio Brio.MJ Var,Mjpahit372- 76725987 SMG 8 H7
KACA FILM FULL 250 RB !! ALARM, Audio. Reza Var, 0856 400 33333 SMG 8 H7
LESTK,SD-SMU,Akt,Ing,Mndr,Semp Kom,Ngji,Gbr.GruDtg.085640607247 SMG 8 H7
LES SD,SMP,SMU Mat Fis Kim Ing Pengalaman.Hub:50327939/3565246 SMG 8 H7
PRESTASI PRIVATGROUP SD,SMP, SMU Guru Dtg.Hub:7614381/08132550554 SMG 8 H7
SinarBerlianSpes:KCF,Alrm,CLock TpDll.M.Suyudi8-3512127/40292999
MASSAGE`N RILEX Panggilan Hotel Call aja Lisa.082135608290NO SMS
SMG 8 H7
Tyas Massage Pjt Cpk&Kebugaran. Bk 13.00-20.00 Ada Tmpt.082221216399 SMG 8 H7
ANDA LELAHLETIH.PIJAT & THERAPI Aja. Hub: Hany, 0821 3477 5646 SMG 8 H7
EXISTSpa&Massage,RkJurnatan A17 (Bubaan) SmpngCIMB Niaga-3545618 SMG 8 H7
GRAHAVIT SALON,SHIATSU,REFLEKSI Ruko Mataram Plaza B5,Ph:3560053 SMG 8 H7
INGIN SANTAI DAN RILEKS ( Pijat Capek ) Hub: SELVI 081 325 4040 18 SMG 8 H7
SMG 8 H7
SMG 8 H7
- KAWASAKI -
SMG 8 H7
- YAMAHA DIJUAL JUPITERMX`2OO7 UM 1JT Angs 325Rb x 3Th-O857 4256 4839 SMG 8 H7
SMG 8 H7
PERMATATEMBALANG.T:085100307 275 T36 s/d T90,Ruko Pinggir Jln Ry Lingk UNDIP Yg Sedang Berkembang Disc.Harga,SukuBunga,UM,Souvenir SMG 8 H7
RMH HM 3KT,1KM,Free Tnh Dpn,Sdh Rnv,T36/84 Greenwood Tmn Marigold B2. Hp:085225507773/085600294369 SMG 8 H7
IMPOTENSI&EJAKULASI Dini,Kurang Keras,TdkBisa Memuaskan Pasangan Khitan,WntFrigid,Kering Premono Pause,Pengobatan Dokter.Klinik Harmoni:024-8316841/081225171799 PNGOBATANALAT VITAL,Bs dibukti kan Bsr Pjg Kuat & Thn Lama Permanen. Ditangani Bp.Nanang Mahar 600Rb Mangkang Smpng Pom Bensin No.66 T:085641798382 Bk TiapHari SMG 8 H7
TELAT BULAN Cpt,Aman,Akrt,Tuntas, (Aws Wnt Hml). 085726925934, 0878 32125700, 087885566681.Terapi/Herbl NY.SRIWULANSpcE.Dini,Kprks,Impt Amb,Kep,Vrig.Satrio Wibowo II/24 T:085102532144 NoSMS,Tnp Asisten SMG 8 H7
SMG 8 H7
SMG 8 H7
GRIYATembalang Sejahtera.Telp: 082324965677.T.38 S/d T.95 Dekat Lingkungan UNDIP Yang Sedang Berkembang.Promo Full Hadiah.
SMG 8 H7
SMG 8 H7
SMG 8 H7
Hadirdi Semarang (Independent) Investasi forex spread 3pip, Gold (0,3), Stock spread 5,Free interest.Fullback com(Rp.400rb). Hub: 081382889898
GOLDENPAVILIUN PUDAK PAYUNG Damai:085100929494,T36s/d60.Pgr Jl.Pramuka,ViewPgng.Minimalis, ExclDisc.HrgSukuBungaUM,Souvenir
JUAL RMH+TNH ,HM,Lt.1550m,Loks Strategis,Dekat Pabrik Gula CepiringKendal.082136059143 (Tnp Prntra)
Jual Sgr Rumah Permata Tembalang Type 36/73 sdh Renov,PDAM,1200W, AC,2KT,1KM. Hub:081390872661 SMG 8 H7
SMG 8 H7
NINJA 4 TAK Th`2010 Warna Merah Hub: 085 200 974 220
SMG 8 H7
SMG 8 H7
VIMAX-SPRAY TAHAN LAMA EDI PENGHILANG TATO,TAHILALAT,KUTIL Pelangsing Sexy Perapet V-Lngkap Alat Bantu-vibrator 085794199188 VIMAX PANTURA 08179201991 ATR
SMG 8 H7
SMG 8 H7
DiJual RumahDiPerumahan Ungaran Sunrice Residence,Lokasi Tengah Kota Ungaran,Promo Full Hadiah Type40,47,58,80.T:085101703205
SMG 8 H7
PLG 8 H3
LSG PMKAI CBR250cc ABS`2011 Km Dkt,H,AN Sdr:081326297900 BrgBgs
SMG 8 H7
Rmh Juwana Elang Asri T36/71, 215Jt Bonus by bphtb, balik nama, tinggal 1 unit. oky 024-6714373/085867777354
Pengasihan Susuk Kantil KaromahMahar 250rb 12 jam langsungreaksi Hub: 087731121283
H.MEGA PRO `2004 Pjk Pjg,Varia si/Ori Msh ada: 085 200 974 220
ZEBRA CLUSTER Pedurungan, Exclusive T60/88. 300Jtan. Promo sd 17 Agustus DP 10% Free AC,Pot Harga 20Jt. CP:082136090968
Jual Rmh+Prbt Watu Gong,dkt Mega Residence,Hook,3KT,2KM,sumur+Pam Telp,1300Wt.485Jt.Hp.081225306037
PLG 8 H2
SMG 8 H7
SMG 8 H7
SMG 8 H7
Jsa Pijat,Lulur,Facial Muslimah Hub: 081346497949/5144C646
Jarang Pakai Km7rb Tiger 13/12 Merah 16.7jt. 082165148433
Gudang Gatsu 1250/900;rmh sinar waluyo ry 600/350 view;rmh sinar mukti250/100 view;rmh kelinci ry 380/180, YES Estate 08122878789
RUMAH HM 2Lt,Siap Huni,LT/LB:326/ 600m2,Gudang,8KT,4KM,Grsi,Carport Jati ry indah 25 Bmynk.081326036059
JL.ALAT IRITBBM MBL & MTR HRGA 150rb. GRS 1THN.Hub.081805978082
- HONDA -
SMG 8 H7
SMG 8 H7
TRIMA PIJAT Capek,Hbs Melahirkn dll. Fir 085740058570 Panggilan
SMG 8 H7
Jual Rugi Rmh Baru Mewah Minimalis Lt/Lb: 209/250, 2lt, Hook, 6KT, Full Prabot /Furnish,7TV LED,6AC,CCTV, dkt jln tol Graha Estetika. Hub:085 7274 11111
SMG 8 H7
SMG 8 H7
BREVET Pajak AB Dan Akuntansi dasar 1 Mulai 10 Agts`2015 Kelas Siang Jam 10.30-12.30.TTC-TAX Training Center T.3518247, Jl.Cokroami noto 6 psr bulu
MUNGKID- Jajaran Polres Magelang meringkus dua anggota komplotan pencuri spesialis rumah kosong. Kedua tersangka dibekuk usai beraksi di Borobudur, namun satu tersangka lainnya kini buron. Kapolres AKBP Zain Dwi Nugroho mengatakan, kedua tersangka saat ini mendekam di sel tahanan mapolres setempat. Mereka adalah Riki Sukoco (30), warga Dusun Manggis, Desa Kadipaten, Kecamatan Selomerto, Kabupaten Wonosobo, serta Didik Susilo (31), penduduk Desa Banjaran, Ke-
CLARA MSSG RAMAH,SABAR,Cantik Dan Profesional.Hub:081229519666
MYTA MASSAGE EXCLUSIVE Cantik Ramah Fres Call 081228620602
SMG 8 H7
2 Pencuri Spesial Rumah Kosong Dibekuk
GRIYA KUSUMA ASRI TLOGOBIRU, Pedurungan T60/125.500Jtan,Promo sd 17 Agustus Free AC,TV Kbl,Tlp Inet 1Th,Pot20Jt.CP:082136090968
SMG 8 H7
SMG 8 H7
REPARASISHOCBREAKER & ONDERSTEL Benar2 Ahlinya & Berpengalaman Pak To,Dr Cipto 65 Ph3583779 Smg
DIMULAI LAGI: Proyek pembangunan Kolam Renang Jepara di Kompleks Stadion GBK Jepara, dimulai kembali. Proyek ini sebelumnya sempat diduga bermasalah. Sejauh ini bangunan tersebut sudah menelan biaya sebesar Rp9,9 Miliar, sejak tahun 2012. ■ Foto : Budi Santoso-ad
BODY MASSAGE+REFLEXI utk Pria & Wanita,TngPria.Rezza085100947476 SMG 8 H7
Massage, lulur, totok wajah Hub:Sasa 085 640 151 957 SMG 8 H7
Open House Jual:Rmh Graha TamanBunga-BSB,Blok D. Sabtu Jam:10.0015.00, IMAM 081326358080 PLG 8 H3
JL SGT MURAH Rmh,Type 70/135, Cluster,HM,3KT,2KM, 399Jt,& Rumah Cendana Raya Tembalang, LT/LB 100/45, HM, 399Jt Hub: 081 229 748 576 / 0878-3256-7440 SMG 8 H7
1 RMH+2 RUKO HM 2Lt Satu Lokasi di Cemara Raya Banyumanik Lt/Lb: 328/110 + Ruko 83/97 + 90/91+PLN + Sumur+PAM. Hub : 0811 545 303 SMG 8 H7
RMH KOST 30KT+AC,Wifi,KM Dalam Lb/Lt:450/855m2, dekat UNDIP, Jl.Mulawarman Utara I No.2 Tmblng SMG. Hub: 081326683555 (Tdk SMS) SMG 8 H7
LJ.HOOKER CANDI 8507555 Jual CPT Apt Warhol 575Jt Hadap Simpang5 5unit Jejer-Dian:085640685058 SMG 8 H7
Jual BU: Rmh HM 3 Lnt Perm Medoho Indah D/10 Smg.Lt110m2 Lb.200m2 Kmr3 Kmdi2 garasi H:081901700051 SMG 8 H7
MEDOHO CLUSTERTanah Tgh Kota, HM, sisa4(Luas.176-229-257258) bsTnp DP,Bs Byr 15x. Pemilik.0811274988 SMG 8 H7
RUKO METESEH BNS TANAH. BANGUNAN Alfamart.Luas Total 607m2. Harga 1M sd 17 Agustus.CP:082136090968 SMG 8 H7
JUAL APARTEMEN di Tembalang, Harga Promo Super Murah, Hanya 275Jt Hub: 081 229 748 576 SMG 8 H7
camatan Tempuran. “Satu orang tersangka lain yang diketahui bernama Davis, pemuda Desa Bigaran, Kecamatan Borobudur masih buron. Dia diketahui berperan sebagai penggambar tempat kejadian perkara (TKP),” katanya, Jumat (7/8), melalui Kasubbag Humas, AKP Edi Sukrisna. Ketiga tersangka, menurut Edi, melakukan aksi pencurian akhir Maret lalu di rumah Siti Latifah, warga Dusun Wonojoyo, Desa Bigaran, Kecamatan Borobudur. Modusnya, meng-
Rmh Murah Tembalang Angs. mulai 66rb/hr Gratis biaya AJB,BBM & Pajak 2KT DP bisa diangsur. 085742579900 SMG 8 H7
Jl.Gedung MWH+Rmah LT/LB.250/ 500 utk Kantor,Bank,S.Room,R.Mkn Jl.Sriwijaya Ry 085100139913 SMG 8 H7
Rmh DeltaMas 120m2,Fullbang,3Kt AC,Lt Granit,diatas Jln.085100202070 SMG 8 H7
Jual:Bgnn+Tnh Lt1725/Lb108m2,desa lerep rt6/2 ungaran brt.081802433899 SMG 8 H7
Jual Ruko 3lt Jl.DI.Panjaitan (kampung kali)SMG.Hub:08179547525 (TP) SMG 8 H7
Jual Ruko baru,3AC,siap pakai.700Jt Jl.Kartini 2/1 Smg.Hub:0818294440 SMG 8 H7
Rmh HM LT140/120 plam.elokIII/B549 smg.T:081805997497 /085107030970 SMG 8 H7
Jual/Sewa Bangunan Showroom 7x25 HM,Arteri Suta 5 Smg.0818294440
intai rumah kosong milik warga. Begitu pemilik lengah, kawanan itu mencongkel pintu atau jendela dan menguras barang-barang berharga milik tuan rumah. “Dari rumah korban, para tersangka berhasil menggondol satu buah laptop, satu buah handphone, dua lembar uang dolar USA, dua lembar uang yuan, dua lembar uang peso, tiga lembar uang ringgit, dua lembar uang bacht, dan uang tunai Rp 300 ribu,” terang Edi.■ TB-ad
BU RUKOISTIMEWA Jl.Gajah LT219 LB:238 2Lantai.Hub:082136090968 SMG 8 H7
JlCptRMH GriyaElangSari.Kdmundu T75/312.Hrg500Jt.CP:082136090968 SMG 8 H7
PERUM JATISARI ASABRI Type 36 Blok A2 No.11 Hub: 081 129 7050 SMG 8 H7
DIJL RMHMurah Blkng Penerbad Manyaran,SHM,Nego:085641151591 SMG 8 H7
PerumMutiara Sebakung Spek Mewah T.36 DP 15Jt.Hub:081226591962 SMG 8 H7
Prm MRHHM,DiPedurungn Fatmawati T30/60,40/84,50/100:089638586354 SMG 8 H7
RMH GRIYABANYUMANIK Dkt Jl Raya Sukun.Hub:081226244533 SMG 8 H7
JL: RMH SHM LT 180 LB:140, SUKUN 1 NO.13 BMNIK Hub :0813 2629 5505 SMG 8 H7
SMG 8 H7
SMG 8 H7
BU: Rmh HM LT:97m2 Bngnn Bgs,2KT 2KM,UngrBr Leyangan.081211656669 SMG 8 H7
JUAL RUMAHLT200 LB350 3KT 2KM JL.Damar Banyumanik.087731148384 SMG 8 H7
JUALRMHLt/Lb:360/140.KtilengTmr 145 Dkt SPBU Fatmwt.085291739588 SMG 8 H7
RMH VIEW BGS L=200m2. BukitSari Dkt Jln Tol, 1,4M. 085701570866
SMG 8 H7
Dikntrkn:rukostrategis L 6X25M SIAPPAKE lp/speedy,pam,Hoscokroaminoto 65 Mlatinorowito kudus HUB: 085875870207/081326455858 SMG 8 H7
Dikontrakan Sgr Ruko 1Lt,4x12m di Jl.Majapahit Pedurungan Smg cck u/Ush Kuliner. 081914304030 SMG 8 H7
2 Unit Gudang br gatsu 1100/750 rmh candi golf blok B6, 340/360 view, furnish, YES 081228787889 SMG 8 H7
DIKONT RMH Tegalsari I/99A,PDAM, Listrik 1300W.Hub:0878 3293 3552
SMG 8 H7
SMG 8 H7
BATAN MIROTO,HM(775JT),RMH KOST 9KT,HM(475Jt)Lies,081 326 818100
024-3552833 KONT/JUAL 180m2Nego u-Kantor,Catering,KostDll&Dihuni
SMG 8 H7
BU CPT:T36/120m2 Jl.Pucang Anom No.12 PucangGading. 085225257390 SMG 8 H7
JUAL:3TOKO,RMH TGL,SALON,Warung Sdh Jalan, Strtgs. 081 127 50181 SMG 8 H7
JUAL:NEW RUKOISTIMEWA JL.SOMPOK Baru,HM,3Lt. Hub: 0815 7777 300 SMG 8 H7
PERUM PLAMONGAN HIJAU Ls.131m2 SHM. Hub: 08222 180 6002
SMG 8 H7
Li Property081 127 4900Hanna Li Gombel Lama 1900 HM 14.5M Candi Golf View Laut 1060=7.5Jt COKROAMINOTOBarusari,Sblm Ps Bulu HM,Ls.256-Lbr17,Bisa Separuh,Ls. 128Lbr8.Mulai 850Jt.0811274988
RK B.MANIK LT/LB=105/150 CEMARA Ry 298(1,5M)Nego Hp.081257575736 SMG 8 H7
SMG 8 H7
Tnh Jl.Tm Sri Rejeki Tmr IV LS:282m2 Kel Patemon Gn.Pati HM LS:1837m2 Dkt Jln Ry Unnes Hub: 081225676709
SMG 8 H7
SMG 8 H7
Jual Cepat RMH Kos HM,2 Lt=280m2, Jl.Sidodadi(Kp.Rahayu)085799762972
RMH BARU160Jt,SpecMewah,diBoja BsKPR,DP0,LB40,LT65.082242427896
JLTnh TirtoUsodoHMLS347m2 10x35, Jl.BjrsariSltHMLS317m2 11x29,Smua dktUndipCckUsh Kost. 081225676709
SMG 8 H7
RMH PURI ANJASMORO BLOK J3No.11 3Kt,2Km,RuangKrj,Grs.08122516989 SMG 8 H7
RUMAH BARU di Tirtoyoso IV,LT: 158m2,3KT,2KM.Hub:081 39099 1972 SMG 8 H7
KAPLING MULAWARMAN TEMBALANG. LT100-200m2.ViewGunung,Tol,CckU/ Kost/Rmh Tgl/Invest.082136090968 SMG 8 H7
TNH HM 1,5Ha Tepi Jl.Ry Pramuka Pudak Payung Hoek Strgs Ngantong U/Bisnis,Invest T:081326170180 SMG 8 H7
Tnh HM L220m Hrg125jt,Candi Pawon Panjangan,View Jln Tol.081575215543 SMG 8 H7
TNH+BGNAN HM TP Jl.Imam Bonjol Semarang. Hub : 081 229 151 61 SMG 8 H7
Perumahan Dolog Blok H-H Pedrngan Smg,Luas 95m2,Hub:085640118544 SMG 8 H7
TANAH HM L=550m2. Jl.Tusam Raya Perumnas Banyumanik.081901782839 SMG 8 H7
JUAL:TANAH HM,368 m2, di Tembalang UNDIP. Hub: 081 326 413262 SMG 8 H7
DIJUAL(TP)TANAH di Anggrek IX LT.150,HM,Hubungi:081 2291 5658 SMG 8 H7
SEWA/JUAL(Gajah Ry)Rk2Lt,5x16 Dkt LmpBangjoMedoho:085100122526 SMG 8 H7
TNH:DIJUAL PEKUNDEN LUAS:200M SHM.Hub:Anie 087832700735 SMG 8 H7
SMG 8 H7
RUMAHJL.MATARAM,HM,3 Lt,Cck U/ Bank/Showroom.Hub:0815 7777 300 SMG 8 H7
SRIWIJAYA,HM,500/300 FAST LKP Cocok U/Usaha.Hub:081 2290 7670 SMG 8 H7
RMH:DIJUAL,PEKUNDEN LT355 LB440 SHM,BAGUS,CP:Anie 087832700735 SMG 8 H7
Rmh HM Perm Banjardowo B Krgroto LT/LB.60/27;085799800661/7600439 SMG 8 H7
Jl.Rmh Sertfkt LT.73/Lb.45 Fatmawati Asri Blok D12 Tmblng.024-7600439 SMG 8 H7
Jual:Rmh, Cluster dkt Unnes Lt.105m Lb.75m Renov Bru Hub:081 56563112 SMG 8 H7
BU GRIYA SINAR MUTIARA UNGARAN T 60/156.Hg475Jt.CP:082136090968 SMG 8 H7
JL KAV SIAP Bgn di Cendana Raya Tembalang,100m2,Jln 8m,HM,1,9 Jt/m.Suratmo,HM,120m,2,2Jt/m,Permata Puri 120m,HM,1Jt/m,Ngaliyan View 1Jt/m,Gombel View 2,5Jt/m081 229 748 576 /0878-3256-7440
“GRIYA LAKSANA”HOTEL (FAST LKP) Jl.R.Suprapto 116,Tlp.421505-07 R.Meeting/Hall Utk Pameran,2Type (150M & 180M)Full AC,Parkir Luas SMG 8 H7
SMG 8 H7
Tnh HM Lt385m,lemah abang pekopen arah bandungan +/- 50m dr jl ry,2Phon Klengkeng, 150Jt. Hub:082138793494 SMG 8 H7
TANAH ISTIMEWA,HM,SIAP BANGUN, Hadap Selatan,Ls.1485m2(54X27,5) Blkg BR Srondol.Hub:085246023008 SMG 8 H7
BTH Krywti max.25th,diutmkn pnglmn dbdang parfum Hub:08156668855 sltg SMG 8 H7
Sabtu Wage, 8 Agustus 2015
Disdukcapil Krisis Blangko E-KTP BLORA – Dinas Kepenudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Kabupaten Blora krisis blangko kartu tanda penduduk elektronik (e-KTP). Kosongnya setok blangko e-KTP, sudah berjalan sekitar dua pekan, dan sebagai pengganti sementara warga diberikan surat keterangan sementara. “Blangko e-KTP Disdukcapil ha bis, kami masih kurang sekitar 27.000 keping,” jelas Kepala Dinas Dukcapil Purwadi Setyono, Jumat (7/8). Kekosongan blangko e-KTP itu, jelasnya, akan dipenuhi oleh Direktorat Jenderal Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) akan memenuhi pada akhir Agustus 2015. “Dalam rapat kerja tehnis bersama Dinas Dikdupil se-Jateng di Semarang, bangklo e-KTP utuk Blora akan dikirim akhir Agustus ini,” kata Purwadi Setyono. Rakor yang dihadiri direktur
jenderal Dukcapil Kemendagri, lanjutnya, dipaparkan kekurangan kepingan e-KTP dari sejumlah kabupaten dan kota di Jawa Tengah. Namun dia belum bisa menjelaskan nanti untuk Blora akan dipenuhi berapa keping dari pusat. ■ Belum Dicetak Diperoleh keterangan, saat ini Dinas Dukcapil masih kekurangan blangko e-KTP mencapai lebih dari 27.000 keping lebih. Jumlah tersebut didasarkan pada banyak nya warga yang telah melakukan perekaman e-KTP tahun ini yang belum dicetak. Sebelumnya di awal 2015, Blora mendapat kiriman kepingan eKTP dari Kemendagri sebanyak 6.500 keping, jumlah itu tentu belum sebanding dengan kebutuhan. Untuk itu Dinas Dukcapil te lah mengajukan permintaan pengiriman kepingan e-KTP ke Kemendagri. ■ K-9-ad
TUNTUT MUNDUR: Warga Desa Sengon Bugel menuntut Petinggi Desa Waluyo mundur dari jabatannya. Sikap ini disampaikan secara langsung pada Jumat (7/8) di balai desa setempat. ■ Foto : Budi Santoso-ad
PELAYANAN : Petugas Dinas Dukcapil dalam proses pelayanan perekaman data e-KTP untuk warga Kecamatan Kradenan. ■ Foto: Wahono-ad
Dihantam Truk, Kadus Kaligangsa Wetan Tewas BREBES - Nasib naas menimpa Kepala Dusun (Kadus) Desa Kaligangsa Wetan Kecamatan Brebes, Sunarno. Nyawanya tidak bisa tertolong setelah tubuhnya terhantam truk. Korban tewas seke tika di halaman kantor balai desa setempat sekitar pukul 08.00, Jumat (7/8) pagi. “Korban meninggal setelah tubuhnya tertindih ban truk trailer saat tengah membersihkan halaman kantor desa,”ujar saksi mata, Ade Dhani (35). Dhani mengaku tengah melintas di Jalan Pantura Kaligangsa saat peristiwa naas itu terjadi. Setibanya di depan kantor desa setempat, ratusan warga sudah berkerumum menyaksikan insiden kecelakaan itu. Melihat kejadian itu, Dhani bersama dengan warga lainnya langsung ikut membantu mengevakuasi korban. Korban yang mengalami luka di bagian kepala dan dada kemudian dilarikan ke kamar jenasah RSUD Brebes. “Lukanya cukup
parah, bahkan mulut dan hidungnya mengeluarkan banyak darah,”tandasnya. Selain menimpa Sunarno, insiden lepasnya ban truk juga menimpa seorang perempuan yang baru saja pulang berbelanja di swalayan. Beruntung, perempuan yang diperkirakan berusia 40-an tahun itu hanya mengalami luka di bagian lengan tangan. Korban lalu dilarikan ke salah satu rumah sakit di wilayah Kota Tegal. Dhani menambahkan, saat kejadian korban Sunarno tengah membersihkan (menyapu) teras balai desa. Tiba-tiba saja truk tra iler warna putih dari arah ti mur lepas roda ban belakang. Ban yang lepas dari badan truk itu lalu meluncur dengan kencang ke arah kantor desa dan menghantam dua orang sekaligus. Insiden kecelakaan yang menewasakan satu orang itu kini tengah ditangani pihak Satlantas Polres Brebes. ■ ero-ad
Warga Sengon Bugel Tuntut Petinggi Desa Mundur JEPARA- Ratusan warga Desa Sengon Bugel, Mayong, Jepara, Jumat (7/8) membuat gaduh balai desanya, saat menuntut petinggi desa mereka yaitu W agar mundur dari jabatannya. Aksi ini dilakukan dalam sebuah acara yang sebelumnya diseting untuk mempertemukan warga dengan W, di Balai Desa Sengon Bugel, Jumat (7/8). Namun pada kejadian itu, W malah justru tidak hadir dengan alasan yang tidak jelas. Pada kejadian yang berlang sung di Balai Desa Sengon Bugel tersebut, juga hadir Kabag Pemerintahan Pemkab Arwin Nur Isdiyanto dan Camat Ma yong Rini Patmini. Karena W tidak hadir, warga akhirnya melampiaskan kekecewaan mereka dengan berteriak-teri ak menuntut agar W segera diganti sebagai pejabat peting gi desa mereka. Koordinator warga, Eko Su priyatno mengatakan, warga
Sengon Bugel dalam hal ini sudah memuncak kekecewaannya. Pasalnya, W selama ini dinilai diduga telah melakukan penyalahgunaan wewenang dan kekuasaan. Teruta ma menyangkut masalah penggunaan dana desa. Terkait masalah tersebut, W dalam hal ini juga sudah dilaporkan ke polres. Prosesnya juga sedang berjalan. “Kami menuntut agar W segera mengundurkan diri da-
Pemprov Jateng Droping Air Bersih BLORA – Kekeringan di Blora terus meningkat. Jika pertengahan Juli lalu mencapai 154 desa/kelurahan, pekan pertama Agustus 2015 ini meningkat menjadi 196 desa/kelurahan. Dari kondisi itu, Pemerintah Provinsi (Pem prov) memberikan bantuan air bersih kepada warga dengan menurunkan 351 mobil tangki. Bantuan yang disalurkan melalui Badan Koordinasi Lintas Wilayah (Bakorwil) I yang berkedudukan di Pati, Pemprov Jateng terus menya lurkan bantaun air bersih untuk Kabupaten Blora dengan dua tahap. Seka rang masuk tahap II dengan 216 tang ki air bersih. “Tahap dua disalurkan 1-8 Agustus sebanyak 216 tangki, tahap satu Juli lalu 135 tangki air,” jelas pelaksana
harian (Plh) Kepala Bakorwil I Jateng Endang Mustiko Rini, melalui Kepala Bidang (Kabid) Kemasyarakatan Kartiko Sukarno, Jumat (7/8). Penyaluran tersebut dilaksanakan dua tahap, dimana pada tahap I sudah dilakukan pada 24-28 Juli sebanyak 135 tangki. Sedangkan saat ini masih melakukan droping air di sejumlah desa yang sudah mengajukan permintaan air bersih. ■ Cukup Jauh Menurutnya, selama droping di Blora ada delapan mobil tangki air yang disediakan dengan kapasitas 5.000 liter. Sedangkan lokasi penyaluran diserahkan kepada Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD). Droping dilaksanakan oleh Badan
penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) setempat, kata dia, karena badan ini lebih tahu desa mana yang membutuhkan, dan sudah mengajukan bantuan. “Banyak lokasi desa cukup jauh, antara lain desa Kecamatan Jati dan desa lainnya yang mendapatkan bantuan,” ujarnya. Dengan melihat langsung kondisi ini, bantuan untuk Blora saat ini paling banyak jika dibandingkan dengan Kabupaten lain yang sudah mengajukan. Prinsipnya, jika kuota masih ada dan pemkab melalui BPBD mengajukan permintaan lagi akan dipenuh. “Musim kemarau ini Blora menjadi prioritas, karena banyak desa yang mengajukan bantuan,” tandasnya.■ K-9-ad
BEREBUT: Warga Desa Doplang, Kecamatan Jati, Blora, saat berebut air bantuan Pengprov Jateng. ■ Foto: Wahono-ad
ri jabatannya. Permintaan itu sudah kami sampaikan ke pemkab. Kasus hukumnya juga sudah dilaporkan ke polres,” ujar Eko Supriyatno. ■ Sesuai Prosedur Kepala Bagian (Kabag) Pemerintahan Setda Arwin Nur Isdiyanto menyatakan tuntutan warga tetap harus dilakukan dengan prosedur yang ada. Sesuai dengan Perda No. 4 Tahun 2007, pemberhentian
seorang petinggi desa, harus memenuhi beberapa aturan. Dengan alasan tertentu, petinggi desa bisa diberhentikan, dengan melalui rapat internal BPD (Badan Perwakilan Desa) dengan kuorum minimal 2/3 anggota. BPD dalam hal ini juga harus menggunakan alasanalasan yang jelas dan bisa di pertanggungjawabkan. Alas an-alasan tersebut bisa disampaikan kepada bupati me lalui camat. Sehingga masya rakat tidak perlu secara langsung menyampaikan tuntutannya. “BPD sebagai manifestasi wakil masyarakat dari desa bisa mengambil sikap atas masalah ini. Namun tentu saja harus ada alasan-alasan yang jelas mengenai pemberhentian seorang petinggi desa,” ujar Arwin. ■ dis-ad
Sabtu Wage, 8 Agustus 2015
Pembetonan Jalan Pantura Dilanjutkan TEGAL - Dinas Bina Marga Losari-Tegal meminta kepada pengendara, khususnya pengguna jalur Pantura Kota Tegal dan Brebes untuk bisa bersabar. Pasalnya, saat ini telah berlangsung kembali perbaikan rigit beton setelah terhenti selama Lebaran lalu. ■ Merayap Sebelumnya, perbaikan rigit beton sudah dilakukan Bina Marga di jalurutama Pantura saat akhir 2014 lalu. Kemudian berlanjut pada pertengahan 2015 menjelang puasa dan sekarang ini berlanjut hingga akhir Desember mendatang. Sementara itu, Kaur Bin Ops Satlantas Polres Tegal Kota, Iptu Suwarno menjelaskan, arus lalu lintas pantura Tegal merayap sejak satu pekan setelah arus balik. Untuk mengurai kemacetan, pihaknya mengaku memberlakukan sistem contraflow pada waktu tertentu. Biasanya, contraflow mulai dilakukan apabila ekor kemacetan sudah mencapai lebih dari 2 Km. Sebab, satu lajur dari arah Timur menuju Barat ditutup untuk berbaikan. “Jam-jam krodit itu saat pagi, kemudian siang anak-anak sekolah pada pulang dan malam hari sekitar pukul 19.00 hingga tengan malam,” jelasnya saat mengatur lalin di perempatan maya.■ M12-ad
MERAYAP : Kendaraan nampak merayap di Jalur Pantura, Mayjen Sutoyo Kota Tegal menyusul satu lajur jalan menuju Jakarata (barat) ditutup untuk perbaikan rigit beton. ■ Foto : Haikal-ad
“Pengerjaan kami lakukan hingga Desember 2015 mendatang. Ada dua paket yang kami lanjutkan, dimana satu berada di Kota Tegal dan satunya lagi di Kabupaten Brebes,” ungkap PPK Bina Marga Losari-Tegal, Wahyu SW melalui telepon, Jumat (7/8). Menurutnya, perbaikan dengan sistem rigit beton di Kota Tegal memiliki panjang hingga 1 KM. Dimana perbaikan terpusat pada jalur utama pantura. tepatnya di Jalan Kolonel Sugiono setelah perempatan maya. Sedangkan di Kabupaten Brebes, perbaikan berlangsung di Jalan Gajah Mada dengan total panjang pekerjaan mencapai 2 KM. Sejauh ini, prosesnya baru berjalan sekitar 30 persen. Yakni, proses pengerukan aspal dan pelapisan aspal. “Kita keruk terlebih dahulu dan dilapisi aspal. Kemudian barulah kita lakukan pengecoran beton. Agar tidak menimbulkan kemacetan, kita fokus pengerjaan pada satu lajur,” bebernya.
■ PLTU Batang
Kejaksaan Tahan Maryatin
Bupati Pastikan Proses Pembebasan Lahan Lancar
PURWOKERTO – Mantan anggota DPRD Banyumas dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Maryatin ditahan oleh Kejaksaan Negeri (Kejari) Purwokerto atas dugaan memberikan keterangan palsu dalam kasus sengketa kepemilikan kantor DPC PKB di Jalan Sultan Agung, Purwokerto. Maryatin diduga telah merekayasa penerbitan sertifikat kantor sekretariat PKB dengan melaporkan sertifikat aslinya hilang. Padahal sertifikat asli tanah tersebut disimpan oleh pengurus DPC PKB. Pengacara Maryatin, Dodi Prijo Sembodo, Jumat (7/8) mengatakan, pihaknya berencana akan mengajukan penangguhan penahanan. Rencananya akan diajukan besok (red, Sabtu hari ini). Terkait kasus yang dituduhkan kepada Maryatin, Dodi menyatakan, peristiwa hukum akan diurai di pengadilan berdasarkan bukti dan saksi. “Itu sudah masuk substansi hukum, nanti saja kita akan uraikan di pengadilan,” katanya. Kasi Tindak Pidana Umum Kejari Purwokerto, Sugeng Riyadi menjelaskan Maryatin ditahan karena berkas perkaranya
BATANG — Bupati Batang Yoyok Riyo Sudibyo memastikan proses pembebasan sisa lahan proyek PLTU Batang seluas 12,5 hektar terus berlanjut dan berlangsung lancar. Menurut Bupati Yoyok, pada tanggal 31 Juli 2015 BPN telah mengumumkan daftar inventarisasi tanah yang berisi pemilik dan luasan tanah di tiga desa yaitu Ujung Negoro, Karanggeneng dan Ponowareng. “Kami bersyukur bahwa proses pengukuran tanah warga di tiga desa yang dilakukan oleh tim dari BPN bersama PLN berjalan lancar. Kami mengucapkan terima kasih atas dukungan masyarakat dan semua pihak yang memungkinkan pembangunan proyek PLTU ini dapat segera terwujud,” jelas Bupati Yoyok, Jumat (7/8). Setelah pengumuman daftar inventarisasi tanah dilaksana-
kan, selanjutnya BPN akan menentukan besarnya nilai kompensasi yang akan dilakukan oleh badan penilai independen. Hasilnya kemudian akan dimusyawarahkan oleh BPN bersama masyarakat pemilik lahan. “Kami berharap proses penentuan harga dan kesepakatan dengan warga dapat berjalan baik. Proyek PLTU ini adalah proyek negara yang ditujukan untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat. Batang beruntung dipilih untuk proyek ini, karena dampak ekonominya akan sangat besar,” ujarnya. Sesuai keputusan pemerintah, pembebasan sisa lahan PLTU Batang berkapasitas 2 x 1000 MW akan menggunakan UU No 2 tahun 2012 tentang Pengadaan Tanah Bagi Pembangunan Untuk Kepentingan Umum. Sesuai UU tersebut
warga harus menyerahkan tanahnya untuk kepentingan negara. Apabila tidak terjadi kesepakatan, maka prosesnya akan dilanjutkan melalui pengadilan tanpa menghentikan pembangunan PLTU. Sebelumnya Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo juga memastikan, pembangunan PLTU Batang akan tetap dilaksanakan. Ganjar juga menghargai pengertian dan kesadaran masyarakat pemilik tanah yang telah merelakan tanahnya untuk kepentingan negara. ■ Pembangkit Listrik Direktur Operasi PT PLN Amir Rosidin dan General Manager PLN Unit Induk Pembangunan (UIP) VIII Wiluyo menyatakan, proyek PLTU merupakan langkah awal pemerintah untuk mewujudkan program peningkatan listrik 35 ribu MW. Selesainya proses
pembebasan lahan dan kepastian pembangunan PLTU Batang, diharapkan akan mendorong percepatan pembangunan pembangkit listrik lainnya. Menurutnya, peningkatan pasokan listrik sangat strategis untuk mendorong pertumbuhan ekonomi dan peningkatan investasi di Indonesia. Oleh karena itu, PLN berkomitmen untuk mempercepat dan mengawal proses pembangunan PLTU. “Pemerintah tetap konsisten untuk membangun PLTU dan memastikan proyek ini dapat memberikan kontribusi besar bagi perekonomian, baik secara nasional maupun bagi masyarakat Batang. Ketersediaan energi akan menjadi kunci masuknya investasi dan peningkatan lapangan kerja bagi masyarakat,” tegasnya. Haw-ad
Tiang Listrik Ganggu Pelebaran Jalan MAGELANG- Usai lebaran, pengerjaan proyek pelebaran Jalan Urip Sumoharjo dilanjutkan lagi. Tetapi seperti halnya sisi Timur, proses
pemasangan buis beton selokan sebelah Barat pun masih terganggu togor-togor listrik PLN yang belum digeser. Pejabat Pembuat Komitmen
PASANG BUIS: Beberapa kerja tengah memasang buis beton udit saluran sisi Barat Jalan Urip Sumoharjo di antara togor-togor listrik PLN yang belum digeser.■ Foto: Tri Budi Hartoyo
(PPK) Parakan-Secang-Batas Yogyakarta, SNVT Pelaksanaan Jalan Nasional Wilayah II Jateng, Budi Sudirman, mengatakan, puluhan togor (tiang listrik) yang berada di bahu jalan yang alur pemasangan buis beton udit. “Jika togor-togor itu tidak segera digeser jelas mengganggu pemasangan udit, dan pasti berdampak molornya jadwal penyelesaian proyek yang ditargetkan beres pertengahan November mendatang,” kata Budi Sudirman, kemarin. Geser Tiang Hingga Jumat (7/8), Kepala PT PLN (Persero) Area Pelayanan dan Jaringan (APJ) Magelang, Dwi Purnomo, belum memberikan konfirmasi. Dihubungi per telpon ataun melalui pesan singkat, tidak merespon. Sebelumnya, dia mengatakan, penggeseran tiang-tiang listrik di Jalan Urip Sumoharjo
dilaksanakan setelah menerima bantuan biaya dari pusat, melalui Kantor PLN Distribusi Jateng-DIY di Semarang. Dana itu untuk belanja pengadaan togor, kabel dan komponen lainnya. “Setelah bantuan dana turun, akan digunakan untuk membuat membuat jaringan baru agar pemadaman aliran listrik bisa dipersingkat sehingga tak mengganggu aktifitas masyarakat,” katanya, ketika itu. Pelebaran Jalan Urip Sumoharjo di belahan Timur Kota Magelang ini dibiayai dana APBN 2015 senilai Rp 15,1 miliar. Proyek di jalan negara itu dikerjakan oleh PT Armada Hada Graha (AHG). Ruas jalan yang dilebarkan sepanjang 1,3 Km, sekitar separoh dari ruas jalan sepanjang 2,1 Km itu. Tepatnya, dari depan kamar mayat RST hingga Artos Loundry. ■
sudah lengkap dan untuk memperlancar jalannya persidangan. Maryatin resmi ditahan hari Kamis (6/8) sore dan ia dititipkan di Rutan Banyumas. Ia dituduh telah melanggar Pasal 242 ayat 1 KUHP tentang pemberian keterangan dan sumpah palsu dengan ancama pidana maksimal tujuh tahun. “Penahanan ini untuk memperlancar proses persidangan dan Maryatin untuk sementara kita titipkan di Rutan Banyumas,” terangnya. Kasus ini bermula saat Maryatin melayangkan somasi ke DPC PKB yang intinya meminta kembali tanah yang digunakan sebagai kantor DPC. Sebaliknya, pihak DPC PKB Banyumas justru menuding Maryatin telah melakukan kebohongan dengan membuat laporan palsu bahwa sertifikat tanah tersebut hilang dan kemudian membuat sertifikat baru. Ketua DPC PKB Banyumas pada saat itu, Ahmad Fadli mengatakan tanah dan bangunan kantor DPC PKB Banyumas berada di Jalan Sultan Agung, Kelurahan Teluk, Kecamatan Purwo kerto Selatan adalah milik DPC.■ hef-ad
PDAM Jamin Warga Tercukupi Air Bersih
KARANGANYAR - Menyusul musim kemarau, Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Karanganyar meminta masyarakat untuk tidak panik menyusul kekeringan yang saat ini terjadi. “Debitnya berkurang ke pelanggan. Hanya saja kami meminta agar mereka tidak panik. Kan bisa giliran,” tegas Direktur PDAM Karanganyar, Suroso, Jumat (7/8). Diakui, musim kemarau memang mempengaruhi debit air. Setidaknya berkurang dari hari hari bias anya. Sebab, lanjutnya, meski terjadi penurunan debit air pada 30 mata air yang ada selama ini Suroso yakin kebutuhan air bersih masih tercukupi. “Memang 30 sumber mata air yang biasa kami pakai mengalami penurunan debit sebanyak 10 - 15 liter perdetik. Saya pastikan tidak ada masalah dengan pasokan air karena kami sudah siap TB-ad menghadapi musim kemarau,”
tegasnya. ■ Tiga Truk Ia mengatakan untuk mengantisipasi ketersediaan air di musim kemarau, pihaknya sudah melakukan berbagai persiapan, di antaranya dengan mensiagakan tiga truk tangki berkapasitas cukup besar. Serta memaksimalkan penyedotan air. Suroso menjamin tak ada persyaratan apapun bagi warga yang membutuhkan air bersih. Droping air bersih tersebut itup dilakukan bersama BPBD dan Kantor Sosial. “Mengenai kekeringan, kami yakin soal kebutuhan air bersih masih terus. Kalaupun terjadi kekeringan dan masyarakat membutuhkan air bersih, kami siap berikan droping,” katanya sembari menambahkan setiap musim kemarau musim kemarau PDAM menyiagakan air bersih. ■ Sut-ad
■ Sidang Penganiayaan Kiai Kampung
Santri Desa Lau Padati Ruang Sidang KUDUS – Ratusan warga Desa Lau, Kecamatan Dawe, Jumat (7/8) mendatangi gedung Pengadilan Negeri Kudus. Aksi warga tersebut dilakukan untuk ikut menyaksikan persidangan Kadaryono yang telah menganiaya Noor Yazid, seorang kiai kampung setempat. Para warga yang dimotori oleh para anggota GP Anshor serta santri-santri tersebut memadati ruang persidangan. Meski persidangan yang dijalani terdakwa hanya berupa kasus tindak pidana ringan, namun warga cukup antusias mengikuti jalannya persidangan. ”Kami menuntut agar pela-
ku mendapat hukuman yang setimpal atas perbuatannya,” kata Sekretaris GP Anshor Kudus, Suparno yang ikut mengawal warga mendatangi gedung Pengadilan Negeri. Meski demikian, suasana cukup panas sempat terjadi ketika terdakwa masuk ke ruangan sidang dengan dikawal aparat kepolisian. Hinaan dan cacian dilontarkan kepada terdakwa berkuncir belakang yang saat itu dikawal petugas kepolisian. ”Gunduli saja rambutnya, dasar preman kurang ajar,” cacian para warga. ■ Geram Agus, salah seorang warga
mengatakan kasus penganiayaan yang dilakukan Kadaryono memang cukup membuat geram warga setempat. Kasus tersebut berawal ketika Kadaryono menanyakan keberadaan seorang bernama Alim, kepada Hasyim, kakak Alim. Lantaran tidak menemukan yang dicari, terdakwa marah dan sempat menghajar Hasyim. Saat itu, datanglah Noor Yazid, seorang kiai kampung dan guru ngaji setempat yang berusaha melerai. Namun, Kadaryono justru naik pitam. Sang guru ngaji tersebut justru didorong hingga jatuh dan sempat ditendang. Akibat hal tersebut, sang kiai
harus mendapatkan perawatan selama tiga hari di Puskesmas Margorejo. Akibat kejadian tersebut, warga kemudian melaporkan kejadian tersebut ke aparat Polsek Dawe. Kadaryono diajukan ke meja pengadilan hanya dengan ancaman tindak pidana ringan. Melalui sidang yang langsung selesai dalam sekali persidangan tersebut, Hakim tunggal, Ikha Tina memvonis pelaku dengan hukuman penjara 14 hari. ”Tersangka terbukti bersalah melakukan tindak pidana penganiayaan ringan kepada korban,” kata Ikha.■ Tom-ad
SIDANG PENGANIAYAAN: Para santri dan warga Desa Lau saat menggeruduk ruang sidang Pengadilan Negeri untuk menyaksikan sidang kasus tindak penganiayaan yang dilakukan preman kampung kepada guru ngaji setempat.■ Foto: Ali Bustomi-ad
Danar akan Ikut Awasi Politik Uang
Sabtu Wage, 8 Agustus 2015
WONOGIRI– Bupati Wonogiri Danar Rahmanto menegaskan dalam helatan pilkada ini, pihaknya meminta kepada seluruh masyarakat untuk mewaspadai adanya politik uang. Karena, hal tersebut kemungkinan bakal terjadi. ‘’Saya pun akan ikut men-
gawasi praktik politik uang. Saya akan memelototi pergerakan setiap pasangan calon. Dengan demikian praktik politik uang dapat diminimalkan,’’ tegas Danar di sela-sela acara jalan sehat menuju Pilkada serentak 9 Desember 2015 Jumat (7/8). ■ Pm-ad
Pedagang di Pantai Widuri Ditata PEMALANG - Pemerintah Kabupaten Pemalang kembali akan menata pedagang di kawasan Pantai Widuri, khususnya di sepanjang sirkuit. Hal ini karena puluhan kios yang sebelumnya sudah dibangun dengan dana APBN, tidak diminati pedagang. Letaknya jauh dengan pantai, perlahan sebagian pedagang kini mulai ada yang kembali memilih berjualan di tepi pantai. Imbasnya suasana pantai terkesan tidak lagi rapi. Menanggapi kondisi tersebut Sekda Drs Budhi Rahardjo didampingi Humas Drs Nugroho Budi Raharjo, Jumat (7/8) usai kegiatan bersih pantai bersama SKPD, pelajar dan dinas terkait lainnya mengatakan, untuk mengatasi hal tersebut pemerintah daerah pada
tahun 2015 ini telah membangun shelter-shelter antara warung-warung dan pantai. Shelter ini khususnya dibangun untuk tempat saji bagi para pedagang. Sedangkan mereka bisa meletakkan barang dagangannya di belakang shelter tidak lagi di tepi pantai. “Meski demikian penataan tidak bisa dilakukan pemerintah sendiri, namun juga oleh pedagang dan masyarakat. Perlu diketahui Widuri bersih dan tertata rapi pengunjung
pun bertambah, sehingga pedagang akan merasakan manfaatnya,”tegasnya. ■ Rencana Sementara itu mengenai rencana pengembangan jangka panjang, Sekda menjelaskan kompleks Widuri akan dikembangkan, sehingga menjadi potensi unggulan, fasilitas yang akan dibangun antara lain tehcno park, peningkatan kelas sirkuit dari lokal menjadi nasional yang dilengkapi sarana hotel berbintang yang familiar dengan alam. Kemudian di sebelah timur sirkuit, dilengkapi teater terbuka dan sarana hiburan yang disatukan. Sebenarnya pengembangan sudah direncanakan dengan nilai investasi mencapai kurang
lebih Rp 400 juta, dimana agar pemerintah daerah masih mempunyai peran maka setidaknya dibutuhkan investasi Rp 225 dan sisanya pihak ketiga. Karena pemerintah masih mempunyai skala prioritas bidang infrastruktur jalan maka belum bisa dilaksanakan. Ditambahkan oleh Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Drs Sapardi, target pemasukan pariwisata pertahun mencapai Rp 2,8 miliar dan hingga saat ini sudah mencapai Rp 1,8 miliar, sehingga sampai akhir tahun diharapkan akan tercapai. Namun diharapkan dengan akan dilakukannya pengembangan maka ke depan target bisa dinaikan seiring dengan kenaikan jumlah pengunjung. ■ Obo-ad
Targetkan Partisipasi Pemilih Tinggi PURBALINGGA- Penjabat Bupati Purbalingga Budi Wibowo mengharapkan pelaksanaan pemilihan kepala daerah (Pilkada) di Purbalingga Sukses. Salah satunya ditandai dengan tingkat partisipasi masyarakat bisa mencapai angka maksimal atau tinggi. “Kalau bisa, partisipasinya mencapai 100 persen. Minimal kita upayakan supaya maksimal,” katanya, Jumat (7/8). Agar bisa terwujud, dia mengharapkan adanya edukasi yang diberikan kepada masyarakat agar mereka bisa memahami pelaksanaan pilkada serentak pada 9 Desember 2015, termasuk tata cara penggunaan hak suara dalam pesta demokrasi tersebut. “Penyelenggara dan pengawas pemilu wajib terus memberikan sosialisasi kepada masyarakat. Termasuk seluruh komponen masyarakat seperti yang dilakukan Bawaslu pada sosialisasi kali ini,” katanya. Dalam kesempatan tersebut, Budi mengaku bersyukur karena Purbalingga akhirnya bisa mengikuti pilkada serentak meskipun sempat ada kekhawatiran pesta demokrasi itu akan ditunda karena hingga batas akhir pendaftaran pasangan bakal calon bupati dan wakil bupati pada tanggal 28 Juli 2015, pukul 16.00 WIB, hanya ada satu pasangan yang mendaftar. Namun setelah adanya perpanjangan masa pendaftaran, kata dia, ada satu pasangan lain yang mendaftar sehingga ada dua pasangan bakal calon bupati dan wakil bupati. “Dengan demikian, kita tidak menjadi penonton tapi ikut menyelenggarakan pilkada,” imbuhnya. ■ ST-ad
Dana Pembangunan Ditambah Rp 12M
SHELTER - Dalam rangka penataan pemerintah daerah membangun shelter untuk tempat saji para pedagang kaki lima, sehingga diharapkan Pantai Widuri akan lebih bersih dan rapi. Foto : Probo Wirasto-ad
Polisi Usut Dugaan Jual Beli Direksi PDAM CILACAP – Kabar adanya dugaan jual beli jabatan dalam proses seleksi jajaran Direksi PDAM Tirta Wijaya akhirnya sampai di kepolisian. Bahkan Penyidik Sat Reskrim Polres kini telah memeriksa tiga orang sebagai saksi dan memanggil sejumlah orang untuk dimintai keterangan. Tiga orang yang sudah didengar keterangannya adalah para pejabat teras di perusda tersebut. “Kami meminta keterangan seputar mekanisme proses seleksi tersebut. Ini kami lakukan untuk mengungkap dugaan adanya mafia jabatan dengan meminta uang sebelum proses pelantikan,” kata Kapolres Cilacap AKBP Ulung Sampurna Jaya melalui Kasat Reskrim AKP Agus Sulistianto kepada wartawan Jumat (7/8). Pihaknya juga sudah mela-
yangkan panggilan kepada panitia seleksi, baik dari pemkab, dalam hal ini para pejabat terkait berikut beberapa perangkat kelangkapan di PDAM seperti Badan Pengawas. Termasuk pihak Fakultas Psikologi Universitas Muhammadiyah Purwokerto yang terlibat dalam proses seleksi direksi tersebut. Hanya saja dalam proses yang sudah berjalan, penyidik belum menentukan tersangkanya. “Makanya kita periksa secara intensif untuk mendalaminya. Bila perlu kalau banyak yang kita panggil, diperiksa secara maraton,” tutur Agus. ■ Somasi Sebagaimana diberitakan, proses seleksi calon Direksi PDAM Cilacap telah selesai
dan pada 28 Juli lalu peserta yang lolos dilantik oleh Bupati Tato Suwarto Pamuji. Hanya saja dari tiga formasi yang ada yakni Direktur Utama, Direktur Teknik dan Direktur Umum, hanya dua orang saja yang dilantik. Mereka adalah Bambang Yulianto sebagai Direktur Utama, dan Handayani sebagai Direktur Umum. Sedangkan Ir Slamet Joko Triyono yang lolos sebagai Direktur Teknik, tidak bersedia datang dalam pelantikan. Akibatnya, hingga kini, jabatan tersebut masih kosong. Kepada wartawan dia membenarkan sudah mendapatkan SK sebagai Direktur Teknik. Namun diaa enggan datang dalam pelantikan, karena SK yang diturunkan untuknya dianggap salah alamat, dari yang
seharusnya sebagai Direktur Utama. Apalagi, katanya, ada pihak panitia yang meminta dirinya harus menyetor sejumlah uang sebelum pelantikan. Somasi juga telah dilayangkan ke bupati yang meminta agar pemkab menjelaskan persoalan yang terjadi. Sementara itu pihak panitia, Kabag Perekonomian Setda Cilacap, Umar Said menegaskan proses seleksi Direksi PDAM Tirta Wijaya berjalan sesuai prosedur. “Lowongannya adalah direksi, bukan Direktur Utama dan Direktur Umum saja. Semua berjalan sesuai prosedur dan waktu itu kita juga umumkan di koran,” tandas Umar seraya menunjukan dokumen lowongan seleksi direksi tersebut.■ Ady-ad
Petani Minim Gunakan Benih Padi Unggulan PEMALANG - Hingga saat ini sudah banyak benih varietas unggul baru padi yang telah dilepas oleh Badan Penelitian dan Pengembangan Pertanian. Namun yang digunakan dan dikembangkan petani hingga saat ini masih minim. Salah satunya adalah keterbatasan informasi ketersediaan benih. Demikian diungkapkan Dr Ir Moh Ismail Wahab MSi, dari Balai Pengkajian Teknologi Pertanian Jawa Tengah. Padahal pemerintah telah mencanangkan program upaya khusus (Upsus) sebagai salah satu upaya mewujudkan swasembada pangan padi, jagung dan kedele (Pajale) yang diharap bisa dilaksanakan dalam tiga tahun ke depan atau tahun 2017. Adapun strateginya dengan peningkatan produktivitas dan indek pertanaman melalui peningkatan ketersediaan benih, air irigasi, pupuk dan serta fasilitas pendampingan dari penyuluh pertanian, peneliti, per-
TEMU LAPANG - Temu lapang Displai Varietas Unggul Baru (VUB) dengan Pendekatan Pengelolaan Tanaman Terpadu (PTT) di Sirangkang Petarukan. ■ Foto : Probo Wirasto-ad guruan tinggi dan TNI. “Kali ini kita mengenalkan varietas unggul baru Inpari 31, 32 HDB dan Inpari 33 yang Implementasi inovasi dilakukan oleh Gapoktan Rejo Tani Desa Sirangkang,”tandasnya dalam kegiatan Temu Lapang Displai
Varietas Unggul Baru (VUB) dengan Pendekatan Pengelolaan Tanaman Terpadu (PTT) di Sirangkang Petarukan. ■ Cocok Dalam kesempatan yang sama Kepala Dinas Pertanian
dan Kehutanan Kabupaten Pemalang, Suharto SIP, menambahkan varietas baru ini cocok ditanam menjelang atau di saat musim kemarau. Hal ini karena adanya beberapa kelebihan seperti berumur pendek yakni hanya 2 bulan, tahan air, dan beras yang dihasilkan pulen meski produksinya hanya 6 ton. “Sehingga padi jenis ini sangat cocok ditanam pada saat musim kering, seperti yang terjadi di sebagian wilayah Pemalang saat ini,”jelasnya, Jumat (7/8). Sedangkan Dandim 0711/ Pemalang Letnan Kolonel Inf Abdul Hamid SIP yang hadir dalam temu lapang tersebut menginformasikan TNI saat ini ikut berperan dalam Upsus untuk swasembada pangan. Segala hal yang terkait juga menjadi perhatian, termasuk kondisi kemarau yang melanda sebagian petani.Pihaknya akan ikut mengusulkan agar ada bantuan pompa air. ■ Obo-ad
MUNGKID— Upaya DPRD Kabupaten Magelang untuk meningkatkan belanja modal untuk kepentingan pembangunan yang menyentuh langsung ke masyarakat terealisasi. Melalui rapat bersama Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD), disepakati penambahan anggaran Rp 12 miliar untuk kegiatan pembangunan. ”Kami mengapresiasi tim TAPD yang telah bersama-sama dengan Badan Anggaran DPRD mensepakati peningkatan belanja modal untuk kepentingan masyarakat sebesar Rp 12 miliar,” kata Ketua Badan Anggaran DPRD Kabupaten Magelang Saryan Adi Yanto, usai rapat di Gedung DPRD, Jumat (7/8). Menurutnya, penambahan anggaran ini sangat diperlukan guna melakukan percepatan pembangunan di Kabupaten Magelang. Juga untuk mensinkronkan dengan program yang telah terusun dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD). ”Juga RPJMN dan RPJMP,” ungkapnya. Ketua Komisi II Kabupaten Magelang Muhammad Yusuf Sakir menambahkan anggaran untuk pembangunan di Dinas Pekerjaan Umum tahun 2016 sebelumnya Rp 195,9 miliar. Jumlah itu kemudian ditambah Rp 12,5 miliar. Peruntukan penambahan itu adalah untuk peningkatan dan pemeliharaan jalan di Kabupaten Magelang dimana hanya dianggarkan Rp 39,7 miliar untuk pengingkatan jalan dan Rp 2 miliar untuk pemeliharaannya. Menurutnya, penambahan anggaran ini sangat penting mengingat progres pembangunan pemeliharaan dan peningkatan jalan masih jauh dari ideal. ■ TB-ad
Pusat Pelayanan Kemiskinan Diresmikan PEKALONGAN-Warga miskin di Kota Pekalongan akan lebih mudah mendapatkan akses berbagai penyaluran bantuan, menyusul diluncurkannya Pusat Pelayanan Kemiskinan (PPK), Jumat (7/8). Pusat Pelayanan Kemiskinan itu nantinya memberikan pelayanan penyaluran bantuan bagi masyarakat miskin dengan pola satu pintu. Walikota Pekalongan HM Basyir Achmad, Jumat (7/8), menuturkan keberadaan PPK akan membantu warga miskin yang mengalami kesulitan apapun. PPK dituntut mampu mengurai permasalahan yang dihadapi warga miskin.”Jika sebelumnya menghadapi masalah, meminta bantuan kepada seseorang, kini mereka harus mendatangi PPK ini agar permasalahannya bisa diselesaikan,”katanya. Ditambahknya, dengan adanya PPK, nantinya angka kemiskinan Kota Pekalongan bisa turun dari semula 8 persen menjadi 5 persen pada tahun 2019 mendatang. Selain itu dalam jangka pendek, keberadaannya bisa mengantisipasi warga yang akan jatuh miskin. Saat ini tercatat, jumlah warga miskin sekitar 24.000, atau sekitar 8,3 persen dari total penduduk di Kota Pekalongan. “Bagi warga yang benar-benar miskin harus mendapatkan bantuan 100 persen,”katanya. Sementara Ketua Pusat Pelayanan Kemiskinan Kota Pekalongan Sri Wahyuni menuturkan ada empat bidang pelayanan di PPK yakni bidang penanggulangan kemiskinan berbasis pendidikan, penanggulangan kemiskinan berasis kesehatan, penanggulangan kemiskisnan berbasis sosial, ekonomi dan lingkungan, serta bidang data, pelaporan dan pengaduan masyarakat. “Ada 14 petugsa yang siap melayani jika ada pengaduan dari warga miskin,”katanya. Pusat Pelayanan Kemiskinan (PPK) merupakan unit pelayanan menyatukan layanan kemiskinan secara terintegrasi di satu tempat yang selama ini dilayani secara terpisah di berbagai Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD).■ K-28-ad
MERESMIKAN: Walikota Pekalongan HM Basyir Achmad meresmikan ruangan Pusat Pelayanan Kemiskinan: ■ Foto/Janti Artati-ad
22°C 34°C
Sabtu Wage, 8 Agustus 2015
23°C 34°C
23°C 34°C
23°C 34°C
23°C 33°C
20°C 31°C
Sumber : BMKG Jawa Tengah
n Komplotan Pembobol Diringkus
2 Bulan, Jarah 7 Ruko BARUSARI - Dengan mengajak Ihsan Nuhtolibin (19) adik kandungnya, Rahmat Said (27), residivis pencurian yang baru satu setengah bulan keluar dari penjara kembali beraksi. Tak tanggung-tanggung, da- sekitar pukul 02.00, petugas lam waktu dua bulan, tujuh ru- yang dipimpin Kasubnit I Resmah toko (ruko) di wilayah hu- mob Polrestabes Semarang, kum Polrestabes Semarang ber- Aiptu Janadi terpaksa melepashasil dibobol oleh kakak beradik kan tembakan hingga bersarang warga Tawang Mas, Semarang di kaki kiri Rahmat. Ihksan bersama Baharudin (20) ikut ditangUtara tersebut. Rahmat bertugas menyelinap kap, sementara dua pelaku lain ke dalam ruko untuk mengambil masih berhasil meloloskan diri. barang atau eksekutor. Sedangkan Ihsan, mengawasi situasi n Pantau Lokasi Rahmat membeberkan, sesekitar lokasi dan menunggu barang hasil curian yang dibawa belum beraksi bersama adik dan kakaknya itu. Bersambung ke hal 21 kol 1 Namun aksinya tersebut tak berjalan lama, lantaran gerak gerik mereka terpantau oleh Unit GELAR PERKARA: Tiga peReserse Mobile (Resmob) Pollaku pembobolan ruko sedang restabes Semarang, hingga diditanya para wartawan saat gelar lakukan penangkapan. perkara di Mapolrestabes SeSaat ditangkap di sekitar Stamarang, Jumat (7/8) siang. n siun Tawang, pada Kamis (6/8) Foto: Shodiqin
n Kasus Rusaknya 17 Ruko SE
Oknum TNI Rusak Citra Institusi
DTKP akan Panggil Pihak Bersengketa BALAIKOTA - Dinas Tata Kota dan Pemukiman (DTKP) Kota Semarang akan segera memfasilitasi pertemuan antara pengelola dan kontraktor pelaksana pembangunan apartemen Warhol milik Graha 137 Polux Propertys Group dengan para pemilik ruko. Hal itu disampaikan Kepala DTKP Kota Semarang Agus Riyanto kepada Koran Pagi Wawasan di Balaikota, Jumat (7/8). Menurutnya, pihaknya sebagai pemangku kepentingan akan
mempertemukan kedua belah pihak. ‘’Kami akan fasilitasi, dengan menengahi persoalan ini. Semoga nanti bisa ditemukan jalan keluar terbaik bagi kedua belah pihak,’’ terangnya. Dijelaskan, sudah menjadi kewenangan pihaknya untuk menengahi persilihan yang terjadi terkait pembangunan antara pengembang dan warga. Hal-hal semacam ini kerap kali terjadi karena minimnya komunikasi an-
tar kedua belah pihak. Dan biasanya jika sudah persoalan, maka DTKP-lah yang menjadi jalan terakhir untuk mengadu. Ditambahkan, semestinya persoalan serupa, tidak perlu terjadi jika kedua belah pihak saling terbuka dan mau bermusyawarah satu sama lain. ‘’Persoalan akan menjadi besar, jika satu sama lain tidak mau berembug. Jika masalah sudah
JRAKAH - Tindakan penggerebekan gudang oli milik Andojo Payitno di Jalan Beton Utara, Panggung Lor, Semarang Utara oleh TNI disinyalir merupakan ulah oknum militer. Secara kelembagaan, TNI tidak mungkin melakukan dan telah memiliki porsi keamanan negara. ‘’Ulah oknum itu menFoto:dok
Bersambung ke hal 21 kol 3
Agus Riyanto
Soemarmo Janjikan Percepat Jalan Lingkar
TIMBA AIR: Dengan sigap dan ramah, balon walikota Hendrar Prihadi menimba air dari sumur induk kepada warga Deliksari. Sumur induk itu sekarang hanya bergantung dari bantuan pasokan air bersih. n Foto: Nurul Wakhid
Hendi Bantu Air di Deliksari SUKOREJO - Bakal calon (balon) Walikota Semarang Hendrar Prihadi, kembali memberikan bantuan air bersih bagi warga yang mengalami kekeringan, Jumat
(7/8). Kali ini bantuan diberikan kepada warga Deliksari, Kelurahan Sukorejo.
Bersambung ke hal 21 kol 1
MIJEN - Pembangunan jalan lingkar di Kota Semarang, terutama jalan lingkar selatan dan barat, akan dipercepat. Hal itu disampaikan balon walikota Soemarmo HS di depan pendukungnya di Mijen, Jumat (7/8). Menurutnya, pembangunan jalan lingkar ini merupakan salah satu program unggulan, terkait pembangunan infrastruktur di kota ini. ‘’Saya sudah merangkum program kerja saya lima tahun nantinya bersama Zuber Zafawi dengan sebutan Panca Warna,’‘ terangnya. Dijelaskan, Panca Warna terdiri dari peningkatan infrastruktur Kota Semarang termasuk mempercepat
realisasi pembangunan jalan lingkar. Jalan lingkar Selatan, kata dia, nantinya dimulai dari daerah Taman Marga- satwa Mangkang menembus hutan KPH Kendal menuju BSB, melewati Mijen sampai batas Kabupaten Semarang. Dengan adanya jalan ini, berbagai keuntungan akan didapat oleh masyarakat. Pihaknya bahkan sudah menyiapkan gambar rencana pembangunan jalan lingkar ini sejak tahun 2011 lalu. ‘’Jalan tersebut adalah prioritas dalam program kami. Dengan lebar 50 meter, pembangunan saya prediksi akan meningkat pesat dan mulai tumbuh kantor, mal, hotel, rumah sakit dan sebagaianya di sekitarnya,’’ tukasnya. Ditambahkan, tumbuhnya
Bersambung ke hal 21 kol 3
Imam Yahya
SPOTLIGHT Menyukai Pekerjaan BEKERJA sebagai Sales Promotion Girls (SPG) sebuah produk rokok di Semarang, menjadi keuntungan tersendiri. Selain bisa mengasah kemampuan dalam berinteraksi dengan masyarakat, juga bisa untuk menambah Bersambung ke hal 21 kol 1 Foto: Dok
Bersambung ke hal 21 kol 1 Sabtu, 8 Agustus 2015
n Lewat Pembuatan Wayang Suket
Permainan Tradisional, Asah Proses Kreatif Anak Rasa ingin tahu dan pantang menyerah, diperlihatkan anak-anak Sekolah Dasar (SD) Pangudi Luhur Don Bosko, Semarang, saat mengikuti workshop pembuatan wayang suket berbahan jerami di Lawang Sewu, Semarang, Jumat (7/8).
Salah satu peserta kelas IV SD Pangudi Luhur Don Bosko, Fifinela mengaku, senang mengikuti kegiatan ini. Menurutnya, jenis pembuatan wayang suket berbahan dami merupakan pengalaman baru baginya. ‘’Meski terasa sulit, namun
MESKI merasa sulit saat membuat wayang suket, namun anakanak yang duduk di kelas IV ini terus bersemangat menyelesaikan hasil karyanya. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Kemendikbud bertajuk Pekan Budaya Indonesia dengan tema ‘’Harmoni dalam Keragaman Budaya’’.
Bersambung ke hal 21 kol 3 MELATIH: Salah satu pembimbing, Zaini Alif, sedang melatih anak-anak dalam pembuatan wayang suket berbahan jerami di Lawang Sewu, Semarang, Jumat (7/8). n Foto: Shodiqin
04.33
11.48
15.08
17.43
18.52
Sumber: Kantor Wilayah Kementerian Agama Jawa Tengah.Ks
Sabtu Wage, 8 Agustus 2015
Kaki Flu Tulang, Siam Tetap Angkut Sampah SIAM (59) warga Ngemplak Simongan RT 2 RW 3, Semarang Barat masih semangat bekerja sebagai tukang sampah di setiap warung-warung sekitar kompleks Kalisari. Meski harus menahan sakit akibat penyakit flu tulang yang ia derita, namun dia tetap memunguti sampah meski dengan mengurangi porsi sampahnya. “Semoga saja diberi kesembuhan, bisa normal dan bekerja,” katanya saat ditemui di lokasi. Menurutnya pria kelahiran Semarang pekerjaan ini pun sebenarnya menguras energi dan menyebabkan kakinya terasa sakit. Namun, pekerjaan ini dilakukan hanya semata-mata untuk memenuhi kebutuhan. “Sekarang masih bisa dorong gerobak untuk angkut sampah tapi jalannya pelan-pelan ndak seperti dulu. Padahal sebelum sakit pekerjaan dilakukan seperti pengayuh becak, mengangkut jerigen berisi air, dan tukang sampah semua saya lakukan,” tuturnya.
Siam menambahkan meski pendapatan minim sebagai pekerja tukang sampah, ia merasa bangga bisa menyekolahkan anak-anaknya sampai lulus Sekolah Menengah Atas (SMA). “Saya itu memang orang susah. Tapi bisa biayai anak sampai lulus SMA dan sekarang bekerja semua. Ya setidaknya sebagai orang tua sudah tanggung jawab,” jelas pria lima cucu itu. ■ Tak Jadi Beban Siam bekerja siang hingga sore hari. Dalam sehari, dia bisa mengumpulkan dua gerobak sampah dengan upah yang bisa dikumpulkan perbulan Rp
800.000 ribu. “Lumayan lah segitu bisa buat makan dan kebutuhan. Yang terpenting kan uang dari kerja halal bukan hasil kejahatan,”ungkapnya. Dia tak berpikir untuk membebani anaknya karena anaknya juga sudah punya keluarga semua. Selain itu isterinya juga bekerja serabutan di kampung. “Sekecil apapun penghasilan saya ya saya syukuri Mas. Saya sebisa mungkin tidak mau membebani anak-anak karena sudah keluarga semua. Namun dari itu masih ada penghasilan istri sebagai pembantu serabutan,” pungkasnya. ■ dna-Yn
ANGKUT SAMPAH : Siam (59) warga Ngemplak Simongan RT 2 RW 3, Semarang Barat sedang mengakut sampah si sekitar warung-warung Kalisari Jalan Dr Sutomo. ■ Foto : Dani
■ Sosialisasi Kongres Sungai Indonesia
10 Menit Tergalang Rp 700 Juta SEKAYU - Para pengusaha lintas sektoral di Jawa Tengah mendukung penuh pelaksanaan kegiatan Kongres Sungai Indonesia (KSI) yang akan dihelat di Kabupaten Purbalingga. Respon positif tersebut dibuktikan dengan terkumpulnya sumbangan pada kegiatan KSI yang mencapai sekitar Rp700 juta. Bahkan, nominal tersebut berhasil dilakukan hanya dalam waktu 30 menit. Ketua Panitia Kongres Sungai Indonesia Agus Gunawan Wibisono mengatakan, pihaknya sudah melakukan berbagai pertemuan dengan semua kalangan.
Isu mengenai fungsi sungai yang kini sudah memprihatinkan, kembali menjadi perhatian bersama. Setidaknya, sungai besar dengan kondisi pencemaran terparah beberapa di antaranya ada di Jateng. “Pra kongres di Jakarta sudah dilaksanakan, bahkan di Jateng sangat gencar sosialisasinya dengan menggandeng berbagai instansi. Setidaknya ada 15 sungai besar di Indonesia yang parah kondisinya. Bengawan Solo menjadi salah satu yang kondisinya perlu diperhatikan” ungap Agus dalam pertemuannya bersama para pengusaha
di Bank Jateng Jalan Pemuda, Kamis (6/8) malam. Debit sungai, lanjut Agus, mengalami defisit air 0,65 miliar meter kubik secara nasional. Padahal, kedaulatan pangan memerlukan air banyak. Sehingga, undang-undang sungai harus diuji secara materil. “Bagaimana rivatiasai air yang dari public goods menjadi economic goods,” timpalnya. Dalam kongres sungai nanti, akan ada 400 komunitas besar, dan lainnya yang mengikuti KSI pada 25-30 Agustus di Purbalingga.
Gubernur Jateng Ganjar Pranowo mengatakan, sungai kini menjadi kebutuhan yang paling vital. Utamanya, pada musim kering sungai menjadi sangat penting untuk memenuhi kebutuhan air di berbagai lini. “Festival Serayu ini akan jadi momentum yang hebat,” terang Gubernur. Dalam acara itu, para pengusaha menyumbangkan hingga Rp 641 juta. Dana tersebut pun ditambah dengan hasil lelang cincin batu akik milik Gubernur yang berhasil didapat dengan harga Rp 35 juta. ■ M9-Yn
LELANG AKIK : Gubernur Jateng Ganjar Pranowo tengah menunjukkan akik yang digunakannya untuk kemudian dilelang dalam serangkaian Sosialisasi Kongres Sungai Indonesia di Bank Jateng Jalan Pemuda, Kamis (6/8) malam. ■ Foto : Harviyan
60 Persen Kartu Nelayan Dicetak PINDRIKAN KIDUL - Sebanyak 70.011 kartu nelayan sudah dicetak hingga Agustus 2015. Kartu yang berfungsi menyalurkan bantuan hibah pada nelayan tersebut sepenuhnya menggunakan dana dari APBN. Anggota Komisi B DPRD Jateng Riyono mengingatkan, pemanfaatan kartu nelayan tersebut harus digunakan untuk kesejahteraan nelayan. “Kalau kartu tersebut dicetak hanya untuk hibah, saya rasa sangat sayang karena sekarang ini aturan tentang hibah masih ada masalah dari pusat. Saya hanya mengingatkan, bagaimana pemerintah memikirkan solusi yang tepat penggunaan kartu tersebut demi kesejahteraan para nelayan,” ungkap Riyono, kemarin. Hal yang utama dilakukan Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Jateng yakni memastikan data pokok atau database nelayan harus dimiliki terlebih dahulu.
Jangan sampai data yang dimiliki DKP hanya berdasarkan data statistik semata. Jika sudah memiliki data nelayan, maka kebijakan apa yang tepat untuk kartu nelayan bisa dikembangkan. Baginya, usulan kartu nelayan yang akan diintegrasikan dengan BPJS Ketenagakerjaan tidak diperlukan. “Ya kalau fungsinya hanya untuk link menuju BPJS Ketenagakerjaan dan hibah saja, menurut saya tidak usah. Sampai sekarang kartu itu ada tapi manfaatnya tidak kelihatan. Alangkah baiknya, bagaimana data nelayan yang harus dilengkapi dulu itu bisa membuat nelayan di Jateng bisa sejahtera,” tegas Politiku PKS itu. ■ Sumber APBN Kepala DKP Jateng Lalu M Syafariadi mengungkapkan, 60 per-sen kartu nelayan sudah dicetak dan didistribusikan kepada nela-yan di Jateng. Jumlah terse-
but yakni 70.011 dari total jumlah nelayan yang ada di Jateng yang mencapai 152.124 orang. Lalu mengakui data tersebut bersumber dai Badan Pusat Statistik (BPS) Jateng. Rencananya, pada 2018, seluruh kartu nelayan sudah didistribusikan secara penuh di Jateng. “Dari 70.011 kartu, yang 62.939 kartu sudah diberikan kepada nelayan laut, sisanya untuk nelayan ikan dengan tangkapan umum. Artinya mereka yang menangkap ikan di waduk atau embung. Per tahun, kami dijatah oleh Pemerintah Pusat untuk mencetak 10.000 kartu. Namun akan kami targerkan percepatan, sehingga pada 2018 sudah selesai semua,” ungkap Lalu saat ditemui di Kantor DKP Jalan Imam Bonjol. Lalu menegaskan, kartu nelayan merupakan program dari Pemerintah Pusat yang menggunakan APBN. Anggaran APBD
sama se-kali tidak terkait dengan hal tersebut. Bahkan, sementara fungsinya pun masih sekedar digunakan untuk menerima bantuan hibah Pemerintah Pusat. “Namun Pak Gubernur Ganjar Pranowo ikut memikirkan bagaimana kartu ini nanti bisa nyambung dengan BPJS Ketenagakerjaan,” terangnya. Hal itu, lanjutnya, bisa saja dilakukan dengan dibiayai dari APBD Pemerintah Kabupaten/ Kota. Salah satu caranya yakni dengan menggunakan retribusi hasil pelelangan ikan di Tempat Pelelangan Ikan (TPI) yang ada di Jateng. “Berbagai upaya memaksimalkan fungsi kartu nelayan sedang dipikirkan bersama antarpihak terkait, supaya kartu ini memiliki manfaat yang besar bagi nelayan. Tak dipungkiri, kesejahteraan nelayan memang masih harus menjadi perhatian semua pihak,” tutupnya. ■ M9-Yn
Sabtu Wage, 8 Agustus 2015
■ Kasus Penembakan Mobil Resahkan Warga
Polrestabes Prioritaskan Penanganan SEKAYU - Kasus penembakan mobil Toyota Innova H 8419 BZ milik Kartika Sulistiowati (41) yang terparkir di halaman rumah di perumahan Gombel Permai IX Nomor 216 A menjadi sasaran penembakan oleh orang tak dikenal, Sabtu pagi (1/8) lalu, hingga saat ini masih terus diselidiki Polrestabes Semarang. Kasus itu masih dalam penyelidikan. Kasat Reskrim Polrestabes Semarang, AKBP Sugiarto mengatakan, penembakan yang mengejutkan korban pengusaha alat dapur itu termasuk dalam prioritas pengungkapan yang dilakukan jajarannya. Pasalnya,
aksi penembakan yang dilakukan terhadap pengusaha sangat meresahkan masyarakat sehingga perlu diungkap siapa pelakunya. “Masih kami selidiki. Jadi prioritas kami untuk segera men-
gungkap siapa pelakunya,” ungkap Sugiarto, Kamis (6/8). Langkah pengungkapan, imbuh dia, salah satunya dilakukan dengan meminta keterangan sejumlah saksi termasuk Kartika korban sekaligus pemilik mobil. “Kami tidak langsung memintai keterangan korban saat kejadian karena posisi korban masih di Bali, tapi sekarang sudah kami ambil keterangannya,” katanya. Seperti diberitakan sebelumnya, sebuah mobil Toyota Innova H 8419 BZ milik Kartika Sulistiowati (41) yang terparkir di halaman rumah di perumahan
Gombel Permai IX Nomor 216 A menjadi sasaran penembakan oleh orang tak dikenal, Sabtu pagi (1/8). Kejadian penembakan tersebut kali pertama diketahui oleh sopir pribadi Kartika bernama Senin Suprapto (50) yang hendak membersihkan mobil sekitar pukul 09.30 WIB. “Setelah membersihkan rumah, kemudian saya lanjutkan untuk mengurus mobil. Nah dari situ saya kaget kaca mobil ada dua lubang peluru. Setelah itu saya bilang ke pembantu dan anaknya Bu Kartika,” kata Senin di lokasi kejadian. ■ lek-Yn
SUKSESKAN BULAN DANA PMI 1 JULI - 30 SEPTEMBER 2015 ■ Terkait Bangunan di Makam
Pemkot Diminta Perketat Izin
RANDUSARI - Kasus penolakan warga sekitar, menjadi kendala dalam rencana pembangunan dan pengembangan lahan pemakaman. Karena selama ini, masyarakat masih banyak yang menghindari pembangunan perumahan di sekitar makam atau sebaliknya. Di beberapa tempat, khususnya rencana pembangunan area pemakaman di Jabungan, Kecamatan Banyumanik dan TPU Pedurungan Lor, juga sempat mendapat penolakan dari warga sekitar. Akhirnya rencana pembangunan area pemakaman itu terhenti, dan tak bisa dilanjutkan meski telah dimulai dengan pembebasan lahan. Beberapa waktu lalu, Kepala Dinas Tata Kota dan Permukiman (DTKP) Kota Semarang, Agus Riyanto mengakui bahwa penolakan warga sekitar menjadi kendala pengembangan area pemakaman, khususnya untuk mengupayakan penambahan TPU baru. “Warga banyak yang menolak jika ada pembukaan lahan untuk makam di sekitar mereka,” katanya. Sementara itu beberapa warga juga meminta Pemkot Semarang untuk memperketat izin pendirian bangunan makam. Karena selama ini banyak makam yang menggunakan nisan batu (permanen) atau bahkan ada bangunan semacam rumah di area permakaman umum. Hal ini tentunya berdampak semakin minimnya lahan atau area untuk permakaman. Nur, salah satu warga Meteseh, Tembalang mengatakan, butuh kesadaran masyarakat untuk tak membangun area pemakaman dengan konsep permanen yang megah. Pada umumnya warga memang berkeinginan membangun nisan atau pusara di sekitar makam kerabat atau keluarganya. Ini tidak bisa dipersalahkan lantaran sebagian berpegang pada prinsip menghormati orang yang sudah meninggal. “Namun hal ini menjadi persoalan ketika dari waktu ke waktu ketersediaan lahan makam di area tertentu semakin terbatas. Lahan makam terus menyempit sementara jumlah orang meninggal bertambah,” imbuhnya. ■ SM Network/dhz-Yn
DEFILE PASUKAN : Pangdam IV/Diponegoro Mayjen TNI Jaswandi (kiri) dan Mayjen TNI Bayu Purwiyono memberi hormat pada Defile pasukan saat acara rangkaian tradisi sertijab Pangdam IV/Diponegoro, Jumat (7/8) di halaman makodam, Jalan Watugong. ■ Foto:Weynes
Prajurit TNI Kedepankan Musyawarah untuk Selesaikan Masalah WATUGONG - Prajurit Kodam IV IV/Diponegoro harus menjadi kesatuan yang patut dibanggakan, profesional disiplin yang tinggi, sejahtera dan mencintai rakyat, meningkatkan kerja sama dengan masyarakat untuk mendukung program pemerintah ketahanan pangan. Hal tersebut disampaikan Pangdam IV/DIponegoro Mayjen TNI Jaswandi saat acara rangkaian tradisi sertijab Pangdam IV/Diponegoro, Jumat (7/8) di halaman Makodam, Jalan Watugong Semarang. Serah terima jabatan pucuk pimpinan Kodam IV/Diponegoro sebelum-
nya telah dilakukan dari Mayjen TNI Bayu Purwiyono kepada Mayjen TNI Jaswandi, bertempat di Mako Divisi I Kostrad Cilodong (31/7) lalu. Lebih lanjut Pangdam juga mengatakan semua prajurit di jajaran Kodam IV/Diponegoro untuk menyikapi permasalahan yang muncul di wilayahnya agar diselesaikan secara komprehensif, terpadu dan lintas sektoral dengan melibatkan partisipasi masyarakat sehingga didiskusikan untuk diselesaikan secara musyawarah. “Hindari perkelahian gesekan antara TNI dengan TNI, TNI dengan polri dan
TNI dengan masyarakat. Mari kita laksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab dan ridho Allah SWT,” katanya saat memberikan arahan kepada seluruh personel di jajaran Kodam IV. Sementara itu, Mayjen TNI Bayu Purwiyono menyampai kan, agar semua personel di lingkungan Kodam IV Diponegoro dapat terus melaksanakan progam yang selama ini telah berjalan secara berkesinambungan, dengan berpegang pada semangat juang dan profe sionalisme sebagai prajurit dan PNS yang senantiasa menjunjung tinggi pahlawan Dipone-
goro. “Untuk itu sehubungan dengan tugas yang baru selaku Danjen Akademi TNI saya ingin menyampaikan terimakasih kepada segenap prajurit, PNS, dan warga kodam IV/diponegoro atas segala dukungan dan bantuan yang telah diberikan sehingga dapat melaksanakan tugas dengan baik,” katanya. Usai upacara penyambutan dan pelepasan, kemudian dilaksanakan pengarahan staf dan dilanjutkan dengan aksi defile dari seluruh prajurit dari kesatuan Kodam IV/Diponegoro.■ Weynes-Yn
Buka Porseni, Tavip Jadi Kiper BALAIKOTA - Mengawali rangkaian peringatan HUT RI ke-70, dilaksanakan pembukaan Pekan Olahraga dan Seni (Porseni) Kota Semarang, Jumat (7/8). Dibuka langsung oleh Pj Walikota Semarang Tavip Supriyanto, kegiatan ini diikuti oleh ribuan peserta mulai dari Muspida, DPRD, Kepala SKPD, kecamatan, kelurahan serta jajaran PNS Kota Semarang. Ribuan peserta yang terdiri dari karyawan-karyawati ini bersama-sama melakukan apel pagi dilanjutkan dengan senam sehat di sepanjang Jalan Pemuda. Pelaksanaan apel dan senam sehat ini merupakan apel pertama yang dipimpin Pj Walikota setelah resmi dilantik Rabu (5/8) kemarin. Terkait hal tersebut, Tavip merasa istimewa dan berbahagia dapat bergabung dalam keluarga besar Pemkot Semarang. Dirinya, mengingatkan pentingnya kebersamaan, sinergitas, komunikasi efektif, du-
kungan serta kerja sama dari jajaran PNS Pemkot Semarang selama menjalankan amanah di Kota Semarang. Harapannya, seluruh kegiatan pemerintahan, pembangunan serta pelayanan masyarakat dapat berjalan dengan baik. “Seluruh jajaran PNS Kota Semarang aga dapat memaknai peringatan HUT ke-70 RI untuk mengenang kembali dan mewarisi nilai-nilai pengorbanan, pantang menyerah serta mengedepankan kepentingan masyarakat sebagaimana sifat para pahlawan,” terangnya. ■ Pelayanan Terbaik Untuk itu, dirinya mengajak seluruh PNS melaksanakan tugas sesuai tupoksi dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat Kota Semarang. Adapun Ketua Seksi Lomba Peringatan HUT ke-70 RI, Gurun Risyadmoko menyampaikan, sejumlah agenda yang digelar untuk menyemarakkan HUT RI.
Di antaranya, dilaksanakan lomba olahraga, kesenian serta pemberdayaan masyarakat. Sejumlah lomba sudah mulai digelar dan akan terus berlangsung hingga puncak upacara peringataan HUT RI Senin (17/8) mendatang. Agenda lomba yang diselenggarakan Pemkot Semarang, lanjut Gurun, diantaranya adalah lomba bola voli putra putri antar SKPD, lomba lurah peduli kehutanan, lomba evaluasi kinerja kelurahan dan kecamatan, liga sepakbola, tenis lapangan, stand up comedy, lomba band serta sekolah sehat. Tak hanya itu, semarak peringatan HUT ke-70 RI juga diisi dengan festival gambang semarang, pameran gelar karya pemuda, renungan suci, mendengarkan pidato presiden, upacara peringatan serta resepsi HUT. Usai senam sehat, pembukaan Porseni HUT ke-70 RI Kota Semarang ini dilanjutkan dengan eksibisi futsal antara tim Pemkot Semarang mela-
EKSEBISI FUTSAL: Pj Walikota Semarang Tavip Supriyanto mendapat tugas menjadi penjaga gawang dalam pertandingan eksebisi futsal saat pembukaan Porseni dalam rangka memperingati HUT RI ke-70, Jumat (7/8). ■ Foto: Nurul Wakhid selaku kiper, gan skor imbang 3-3. Sedanwan tim Bapermades Pemprov Walikota Jateng serta tim wartawan Dandim 0733 BS, Kapol- gkan untuk pertandingan anmelawan tim kecamatan. Den- restabes Kota Semarang, Dan tara wartawan vs camat, dimegan pemain masing-masing Yonif 400/ Raider, Danlanal nangkan tim wartawan denberjumlah enam orang, akhir- serta Sekda Kota Semarang gan skor telak 2-0. ■ Hid-Yn nya tim yang digawangi Pj mengakhiri pertandingan den-
Sabtu Wage, 8 Agustus 2015
■ Sekolah Lima Hari
Kadisdik Klaim Dekatkan Siswa dengan Ortu Prof Masrukhi Pimpin Unimus 2015-2019 KEDUNGMUNDU – Prof Dr Masrukhi MPd, terpilih sebagai Rektor Universitas Muhammadiyah Semarang (Uni mus) periode 2015-2019. Hal tersebut sesuai dengan Keputusan Pimpinan Pusat Muham madiyah No 108/KEP/ I.0/ D/2015 tentang Penetapan Rektor Unimus Masa Jabatan 2015-2019. Sebelumnya, dalam proses pemilihan rector (pilrek) yang dilakukan Senat Unimus, anggota Pengurus Wilayah Muhammadiyah Jateng tersebut berhasil mendapatkan suara terbanyak. “Sebelumnya ada empat kandidat calon Rektor Unimus Periode 2015-2019, yakni Prof Dr Masrukhi MPd, dosen Unimus sekaligus Ketua Perhimpunan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Provinsi Jawa Tengah Edy Wuryanto SKep MKep, kemudian Wakil Rektor Bidang Akademik Unimus periode 2011-2015 Dr Ir Nurrahman MSi serta Wakil Dekan Fakultas Ekonomi Unimus Dr Hardiwinoto SE MSi,” papar Ketua Panitia Pemilihan (Panlih) Pilrek Unimus Drs Rohmat Suprapto MAg, kemarin. Dalam proses pemilihan Pilrek yang dilakukan Senat Universitas, terpilih tiga nama yakni Prof Masrukhi, Edy Wuryanto, serta Dr Nurrah-
Foto: dok
Prof Dr Masrukhi MPd man. Ketiganya kemudian dikirim ke Pimpinan Pusat Muhammadiyah di Yogyakarta untuk dipilih lagi dan ditetapkan sebagai Rektor baru Unimus 2015-2019. “Berdasarkan surat keputusan Pimpinan Muhammadiyah Pusat, Prof Masrukhi dipilih sebagai Rektor Unimus periode mendatang. Jika tidak ada perubahan, pelantikan akan dilakukan pada 11 Agustus mendatang,” lanjutnya. ■ Aktif Sebelum ditetapkan menjadi rector terpilih Unimus,
Prof Masrukhi dikenal sebagai dosen mata kuliah Dasar dan Konsep Pendidikan Moral dan Antropologi Budaya, Jurusan Pendidikan Kewarganegaraan (PKn) Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Semarang (Unnes). Selain mengajar, ia sempat menjadi Pembantu Dekan I di FIS Unnes dan dilanjutkan menjabat sebagai Pembantu Rektor Bidang Kemahasiswaan dua periode di kampus yang sama. Ia dikukuhkan sebagai guru Besar Pendidikan Moral pada FIS Unnes pada 2011 lalu. Pria kelahiran Tegal 8 Mei 1962 tersebut telah lama aktif dalam Pengurus Wilayah Muhammadiyah Jawa Tengah dalam Majelis Pendidikan Dasar dan Menengah. Selama beberapa tahun terakhir, ayah empat anak ini juga menjadi anggota Badan Pengurus Harian (BPH) Unimus. Rekam jejaknya dalam bidang pendidikan tidak hanya di lingkungan internal. Pakar pendidikan karakter ini pernah menjadi Ketua Badan Pembina Olahraga Mahasiswa Indonesia (Bapomi) Jawa Tengah. Ia juga pernah memimpin paguyuban Pembantu Rektor Bidang Kemahasiswaan se-Indonesia.■ rix-rth
KALIWIRU – Kepala Dinas Pendidikan Kota Semarang Drs Bunyamin MPd, berharap semua pihak untuk menunggu hasil evaluasi dari program sekolah lima hari. Menurutnya apa yang dilakukan pemerintah saat ini bertujuan baik, selain meningkatkan kualitas pendidikan juga memberi waktu lebih kepada keluarga dalam mendidik anak. “Pendidikan tidak hanya diberikan oleh sekolah, namun juga oleh keluarga. Kita berharap dengan adanya libur sekolah pada hari Sabtu, bisa digunakan oleh orang tua dalam mendidik anak. Misalnya saja, kalau anak puteri diajarin memasak, atau membantu orang tua di rumah,”paparnya. Dirinya menjelaskan sistem sekolah lima hari sebenarnya sudah banyak diterapkan di berbagai negara maju, dan berhasil mencetak generasi pendidikan yang baik. “Kita saat ini memang baru mau
mencoba, saya kira pasti akan ada pihak yang setuju dan tidak, masih perlu adaptasi, namun bukan berarti tidak bagus. Nanti akan kita lihat hasilnya,sembari perlahan kita perbaiki kalau ada kekurangan,” terangnya. ■ Bersama Di tempat yang berbeda, Kepala Sekolah Luar Biasa Negeri Semarang, Ciptono, memaparkan dengan berlakunya sekolah lima hari, banyak respon positif yang disampaikan siswa dan orang tua mereka.”Murid kita sekitar
500 siswa dari SD, SMP dan SMA dengan berbagai kebutuhan khusus meliputi tunanetra, tunarungu, tunagrahita, tunadaksa, autis, juga tunaganda. Mereka justru senang dengan pelaksanaan sekolah lima hari, demikian juga dengan orang tua siswa. Sebab, lebih dari separuh murid kita membutuhkan orang tua atau pengasuh untuk berangkat dan pulang sekolah. Jika Sabtu libur, murid jadi punya waktu bersama keluarga,” paparnya. Disampaikannya, bahwa pendidikan luar biasa membutuhkan keterlibatan orang-orang siswa, tidak hanya pihak sekolah, namun juga keluarga dan lingkungan. Sebelumnya, dalam seminggu murid harus menempuh 37 jam mata pelajaran dengan durasi tiap jamnya 35 menit. Setiap hari mereka masuk pukul 7.30 WIB dan pulang pada pukul 12.40 WIB. Sedangkan pada hari Jumat murid pulang pukul 11.00 WIB.■ rix-rth
Reza Bukan Main di Babyface TAWANG MAS - Presenter kocak, Reza Bukan, akan tampil di Babyface Club & Karaoke Jalan Anjasmara Semarang, Sabtu (8/8) malam. Ia tidak akan menggelar aksi kocaknya dalam membawakan acara. Kali ini artis dengan nama asli Deron Eka akan memainkan turntable. Melalui kemahirannya, ia suguhkan racikan musik Electronic Dance Music (EDM) untuk para pengunjung klub malam itu. Reza rupanya sudah lama menekuni duni Disk Jockey (DJ). Tahun lalu, 2014, ia juga pernah tampil membawakan racikan musiknya di Kota Se-
marang. Pria kelahiran Jakarta 26 November 1980 ini kembali karena ketagihan atas sambutan pecinta klub malam Semarang. Dalam acara yang berjudul Mixmash tersebut, Reza Bukan akan ditemani MC Camel. Akan tampil pula Djetzet Sexy Dancer, TNT Band, Rahma Putry, Aris Bernad dan VJ Forte Glissant. Marketing Promotion Babyface Club & Karaoke Obin Robin mengaku sengaja menghadirkan kembali Reza Bukan di Semarang lantaran banyak penggemar yang meminta. Reza sendiri saat ditawari pun
menanggapi dengan antusias. ‘’Kata Reza, ia ketagihan tampil di Semarang. Selain karena sambutan penggemar juga karena kulinernya,’‘ kata Obin. Dikatakannya, salah satu kegemaran Reza adalah makan lunpia. Makanan khas kota Atlas itu menjadikannya rindu dengan Ibu Kota Jawa Tengah. ‘’Penampilan aktor film Rindu Kami Padamu arahan sutradara Garin Nugroho dan pembawa acara di salah satu stasiun televisi nasional bersama Asty Ananta ini akan membuat suasana berbeda. Musiknya juga bagus,’‘ jelasnya.■ SMNetwork/akv-rth
UPGRIS – Pemkab Semarang Perkuat Hubungan
AUDIENSI : Para mahasiswa Unnes peserta PPL Antar Bangsa 2015 berfoto bersama Rektor Unnes Rektor Prof Dr Fathur Rokhman MHum beserta jajaran, seusai audensi di Rektorat kampus Unnes Sekaran, Jumat (7/8).■ Foto : Arixc Ardana-rth
24 Mahasiswa Unnes PPL Antar Bangsa SEKARAN – Dalam perkembangan kerja sama internasional, Universitas Negeri Semarang (Unnes) terus meningkatkan strategi dengan menjalin kerjasama bersama berbagai mitra di luar negeri. Salah satunya, dengan Universitas Pendidikan Sultan Idris (UPSI) Malaysia. Pada 2015 ini, memasuki tahun ketiga kerja sama Unnes dengan UPSI dalam rangka penyelenggaraan Program Praktik Lapangan (PPL) Antar Bangsa. “Seperti tahun-tahun sebelumnya, kita selalu mengirimkan delegasi untuk mengikuti PPL Antar Bangsa di UPSI Malaysia. Untuk tahun ini, kegiatan tersebut akan diikuti sebanyak 24 mahasiswa,” papar Kepala Pusat PPL Unnes Drs Masugino MPd disela audisi bersama Rektor Unnes dalam kegiatan Pelepasan Ma-
hasiswa PPL Antar Bangsa 2015, di Rektorat Kampus Unnes Sekaran, Jumat (7/8). Rektor Unnes Prof Dr Fathur Rokhman MHum menuturkan program PPL Antar Bangsa tersebut sangat bagus karena antara Unnes dengan UPSI Malaysia dapat saling bertukar informasi dan pengalaman bagi mahasiswa di kedua belah pihak yang merupakan calon guru. “PPL di Malaysia akan memberikan pengalaman yang tidak di dapat di Indonesia. Ini merupakan upaya untuk mempersiapkan calon guru yang professional dan berkualitas,” terangnya. ■ Terjalin Baik Dirinya berpesan bahwa, kerja sama yang baik antar kedua lembaga yang terjalin baik selama ini harus dijaga dan itu bukan hanya tanggung
SIDODADI – Untuk mening katkan pelaksanaan Tri Dhar ma Perguruan Tinggi, berupa Pendidikan, Penelitian, dan Pengabdian Masyarakat, Universitas PGRI Semarang (UPGRIS) terus memperkuat hubu ngan kerja sama dengan berbagai stakeholder. “Berbagai kerja sama terus kita jalin, tidak hanya dengan sesama perguruan tinggi atau universitas baik nasional atau pun internasional namun juga dengan berbagai pemerintah kabupaten kota yang ada di Indonesia. Terbaru kita jalin kerja sama dengan Pemerintah Kabu paten Semarang,” papar Rektor UPGRIS Dr Muhdi SH MHum,
kemarin. Dirinya memaparkan, selama ini pihaknya dan Pemkab Semarang sebenarnya sudah menjalin kerja sama dalam hal pengabdian masyarakat, beru pa kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN). “Kita berharap dengan adanya Memorandum of Understanding (Mou) ini, cakupan kerja sama kita bisa lebih luas lagi,” terangnya. Salah satunya mendampingi warga di wilayah Pemkab Semarang yang menjadi potensi wisata, seperti warga disekitar hutan Penggaron yang nantinya direncanakan akan dibangun Jateng Park. “Pendampi ngan tersebut bisa
berupa tata kelola manajemen wisata atau pun pelatihan bahasa Inggris. Basaha Inggris ini cukup penting sebab, setelah menjadi tujuan wisata atau destinasi wisa ta, tidak dapat dipungkiri jika banyak wisatawan dari dalam ataupun mancanegara yang akan berkunjung,” imbuhnya. Dalam penandatanganan MoU yang diwakili Wakil Bupati Semarang Ir Wanardi, disampaikan kerja sama dengan perguruan tinggi sangat dibutuhkan, untuk membantu saran dan kontribusi dalam mengembangkan berbagai potensi yang ada.■ Rix-rth
jawab pengelola PPL saja. Melainkan juga menjadi tanggung jawab mahasiswa peserta PPL Antar Bangsa, yang sudah terpilih menjadi duta Unnes sekaligus duta bangsa untuk belajar melakukan pengabdian di Malaysia. “Luruskan niat kalian untuk belajar, jaga sikap dalam bergaul dengan murid, guru dan masyarakat setempat. Disamping itu, citra positif dalam menjunjung tinggi nasionalisme perlu benar-benar dijaga meski berada di negeri tetangga”, terang Prof Fathur. Selain mengirimkan delegasi, pada tahun ini Unnes juga dijadwalkan akan menerima tim mahasiswa PPL Antar Bangsa dari UPSI . Nantinya para mahasiwa tersebut akan diterjunkan dibeberapa sekolah SMA Sederajat yang ada di KERJASAMA : Rektor UPGRIS Dr Muhdi SH MHum dan Wakil Bupati Semarang Ir Wanardi saat Kota Semarang.■ rix-rth penandatanganan MoU kedua lembaga di rumah Dinas Bupati Semarang, kemarin.■ Foto : dok-rth
Kesadaran Rendah, Sertifikasi Hotel Di-deadline Oktober SIMPANG LIMA - Sertifikasi di bidang usaha perhotelan di Jawa Tengah diperlukan bagi kompetensi usaha tersebut. Paling lambat 3 Oktober mendatang, pelaku usaha hotel wajib melakukan sertifikasi atau terancam dicabut Tanda Dafar Usaha Pariwisata (TDUP) yang dikeluarkan oleh dinas pariwisata. Direktur Umum Lembaga Sertifikasi Usaha Pariwisata (Serfitatama), Yantie Yulianti mengatakan, sesuai Peraturan Pemerintah Nomor 52 tahun 2013, tentang sertifikasi usaha dan sertifikasi profesi, mewajibkan semua pelaku usaha hotel melakukan sertifikasi hotel paling lambat 3 Oktober 2015. Jika hotel yang bersangkutan enggan melakukan sertifikasi
hingga batas akhir 3 Oktober 2015, maka akan ada sanksi berupa pencabutan Tanda Daftar Usaha Pariwisata (TDUP) yang dikeluarkan oleh Dinas Pariwisata setempat. “Untuk mengoptimalkan sertifikasi perho- telan ini, maka kami dari LSU pun makin gencar memberikan sosialisasi bersama Dinas Pariwisata Jateng. Ditargetkan, sebelum tanggal 3 Oktober 2015, semua hotel khususnya yang berbintang sudah harus bersertifikasi,” ungkapnya. Dia mengatakan, tingkat kesadaran pelaku bisnis perhotelan di Jawa Tengah untuk melakukan sertifikasi usahanya masih sangat rendah. Bahkan, dari sekitar 1.000 unit hotel yang ada di provinsi ini, tak le-
bih dari lima persen saja yang sudah mengantongi sertifikat usaha yang dikeluarkan oleh Kementrian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) melalui Lembaga Sertifikat Usaha (LSU) yang terpilih. “Di Kota Semarang misalnya, baru beberapa hotel berbintang saja yang telah melakukan sertifikasi, di antaranya Hotel Dafam, Hotel Patrajasa, Hotel Santika Premier, Hotel Gracia, Hotel Ibis Budget, Hotel Ibis Simpang Lima, Hotel Gumaya, serta beberapa hotel saja,” katanya, kemarin. ■ Pelayanan Yantie menambahkan, pelaku bisnis hotel bisa menggunakan jasa lembaga sertifikasi manapun di seluruh Indonesia.
Yantie Yuliyanti
Adapun di Indonesia, kini baru ada sekitar 20 LSU, dimana salah satunya adalah LSU Sertifitatama. “Di antara 20 LSU di Indonesia, LSU Sertifitatama bahkan menjadi lembaga yang terbanyak telah melakukan sertifikasi hotel, yakni sekitar 45 hotel, baik di Jawa Tengah, Jawa Barat, Jawa Timur, hingga ke luar Jawa,” imbuhnya. Yantie menegaskan, sertifikasi tersebut penting untuk meyakinkan para pengunjung hotel mengenai kualitas pelayanan sesuai label bintang yang dimiliki. Apalagi, meng hadapi Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA), persaingan pelayanan hotel miliki pengusaha lokal dan asing akan semakin ketat.
“Saat proses sertifikasi ada tiga aspek yang dinilai, yaitu produk, pelayanan, dan pengelolaan. Rata-rata yang nilainya kurang diperhatikan hotel-hotel di Jateng adalah item pengelolaan, seperti di dalamnya SOP (Standard Operating Procedure),” jelasnya. Adapun kendala minimnya kesadaran pengelola hotel melakukan sertifikasi, salah satunya lantaran sebagian besar dari pelaku bisnis hotel menganggap hal tersebut tidak terlalu penting. ‘’Nantinya akan sangat berpengaruh terhadap bisnis, karena mereka tidak boleh mene rima klien pemerintah bila belum memiliki sertifikat,’‘ tandasnya.■ M13-rth
Sabtu Wage, 8 Agustus 2015
■ Harlah 34 Teater Emka FIB Undip Gramedia Tawarkan Diskon GRAMEDIA School Holiday Fair menggelar diskon hingga 15 persen untuk pembelian buku pelajaran. Diskon berlangung sampai dengan 31 agustus 2015. Info hubungi CSO Gramedia Pemuda di nomor 024-3566006. ■ M.16-die
Temu alumni SMAN 4 PANITIA temu alumni SMA N 4 Semarang mengundang kehadiran lulusan angkatan 1981 sampai dengan 2015, Minggu (9/8) pukul 09.00 di aula SMAN 4 Semarang jalan Karangrejo Raya Nomor 12A guna pembentukan ikatan alumni SMAN 4 Semarang (IKA-AI Smapa). Info lebih lanjut hubungi Widi Poer ’81 (08122777913), Wulan ’86 (08179536686), Redwin Mayo ’87 (085713752386), dan Ari Wibowo ’89 (08164886491).■ M.16-die
Parenting Class RS Tlogorejo MEMPERINGATI World Breastfeeding Week, SMC-RS Telogorejo Semarang mengadakan gratis Parenting Class untuk ibu hamil dan menyusui. Tema yang diangkat “Pengaruh Tongue Tie Pada Proses Menyusui” dengan pembicara dr Titin Nugraheni, SpA. Acara digelar Sabtu (8/8) mulai pukul 09.30 di ruang Maternity Gedung Amarylis lantai 5 SMC RS Telogorejo Semarang. Info dan pendaftaran hubungi humas di nomor 0248452912, 08112791949 atau pin bb 2BD0956E. ■ M.16-die
2 Bulan....... (Sambungan hlm 17) tiga rekannya sudah memantau lokasi. Begitu ruko terlihat tanpa penghuni dan kondisi di sekitar lokasi diperkirakan sepi, kelompoknya tersebut langsung bergerak. “Kami datang dengan berboncengan dua motor,” ungkapnya saat gelar perkara di Mapolrestabes Semarang, Jumat (8/8). Terakhir mereka beraksi di ruko Busana Muslim Robani Jalan Setiabudi, Banyumanik, Senin (3/8) sekitar pukul 22.00 WIB. Dengan mengendap-endap dia bersama JK pelaku yang masih buron, langsung naik ke atas tembok dan membobol plafon di ruko milik Ana Nur Alifah. Sementara adik dan dua rekannya menunggu di luar. “Begitu masuk, kami langsung bergerak menuju lemari tempat uang dan mengambil uang Rp 7.821.670,” ujarnya. Setelah uang didapat, Rahmat dan JK keluar, dan menghampiri ketiga pelaku lain yang sudah menunggu di luar. “Uang kami bagi dan sisanya
Soemarmo...... (Sambungan hlm 17) pembangunan akan menjadikan Mijen sudah tidak lagi daerah pengembangan. Pertumbuhan ekonomi akan lebih tinggi dibanding yang ada saat ini. Pogram Panca Warna selanjutnya mengenai pengendalian
Hendi...... (Sambungan hlm 17) Di tempat itu, sudah dua bulan terakhir mengalami kesulitan mendapatkan pasokan air bersih. Kondisi tersebut mengundang keprihatinan Hendi yang diusung oleh PDI Perjuangan, Demokrat, Nasdem dan PPP tersebut. ‘’Ya ini kan bentuk kepedulian kami terhadap kondisi riil warga yang sedang kesulitan. Kami bantu tiga tangki air sementara ini,’’ terangnya. Dijelaskan, pihaknya ke depan akan mengkomunikasikan kesulitan warga ini kepada PDAM Tirta Moedal. Pemasangan instalasi air diyakininya, bisa menjadi kesulitan warga yang berlangsung setiap tahun tersebut. Hendi menambahkan, sebenarnya saat dirinya menjabat Walikota Semarang, komunikasi ini sudah dibangun. Namun, karena ada kendala instalasi dan teknis, pemasangan pipa PDAM belum dapat
Menyukai..... (Sambungan hlm 17) relasi. Ya, begitulah pengakuan Chika Putri Eria, yang saat ini menjadi SPG salah satu produk rokok ternama di Kota Semarang. Dia mengatakan, sudah cukup lama berkecimpung di dunia SPG. ‘’Hampir tiga tahun,’’ kata Chika, panggilan akrabnya, belum lama ini. Chika menambahkan, kalau dirinya menyukai pekerjaan sebagai SPG, karena bisa mendapatkan penghasilan sendiri. ‘‘Penghasilan SPG biasanya lebih dari UMR. Jadi, ya hasil kerja kerasku bisa ditabung untuk refreshing bersama keluarga atau
buat foya-foya,” jelasnya. Biasanya sekali beraksi, dia memberikan uang kepada empat pelaku lain, termasuk adiknya, berbeda dari Rp 900 ribu hingga 300 ribu. “Kalau hasilnya banyak, pembagian lebih banyak,” ungkapnya. Sementara itu Ihsan mengaku, sudah lima kali ikut beraksi bersama kakaknya. Meski awalnya dia mengaku hanya ikut-ikutan saja, namun lamakelaman ketagihan lantaran mendapatkan uang. “ ujarnya. Kapolrestabes Semarang Kombes Burhanudin mengatakan, kelompok tersebut memang sudah menjadi target operasi pihaknya. Sebab tindakan mereka sudah banyak diresahkan masyarakat. “Mereka ini spesialis pembobolan ruko,” ujarnya. Selain di ruko busana muslim itu, lanjut dia, enam ruko lain menjadi sasaran di antaranya ruko sepatu, Jalan Setiabudi, ruko bangunan, Jalan Majapahit, showroom Bedagan Gayamsari, kantor Jalan Seteran, sorum Bedagang Gayamsari serta bengkel Sukun, Banyumanik. ■ M.13/SM Network/K44,H74-die dan penuntasan rob serta banjir, mengatasi kemiskinan dan pengangguran, reformasi birokrasi dam peningkatan kesejahteraan sosial. ‘’Daya saing daerah akan lebih kuat jika ada reformasi birokrasi. Peningkatan kesejahteraan sosial itu seperti bidang pendidikan, kesehatan, budaya dan olahraga,’’ pungkasnya. ■ Hid-die masuk ke Deliksari. Camat Gunungpati Bambang Pramusinto menambahkan, pihaknya sudah mengupayakan solusi bagi warga. Namun, pembuatan sumur artetis selama ini selalu menemui kendala. ‘’Tanah di sini berupa lempung, sehingga air sulit keluar meski sudah dibor beberapa puluh meter,’’ tukasnya. Ditambahkan, PDAM sudah menjanjikan adanya pemasangan instalasi air bersih bagi warga Deliksari. Namun karena pasokan yang terbatas, pasokan air baru dapat diterima warga jika PDAM sudah mendapatkan suplai air dari Waduk Jatibarang nantinya. Karenanya, warga dimintanya bersabar. Pasalnya PDAM sudah menjanjikan jika pada 2017 mendatang, instalasi air bersih ini sudah dapat terpasang sehingga kesulitan warga dapat teratasi. ‘’Jika sekarang, ya solusinya cuma berharap dari bantuan pasokan yang diberikan PDAM maupun BPPD Kota Semarang,‘’ imbuhnya. ■ Hid-die teman-teman,’’ kata gadis kelahiran Semarang, 20 Juni 1992. Menurut Chika, penghasilan SPG terbilang lumayan, bahkan di atas UMR. ‘’Meskipun harus rela berpanas-panas demi menawarkan sebuh produk, di balik itu semua bisa menambah relasi. Selain itu juga memang ini risiko dari sebuah pekerjaan,’’ tutur gadis yang memiliki hobi renang ini. Selain menjadi SPG produk rokok, Chika juga sering mendapat tawaran menjadi model dalam sesi pemotretan. ‘’Kalau ada yang nawarin untuk menjadi model pemotretan, ya bisa aja. Tergantung penyesuaian waktu dengan pekerjaan saja,’’ jelas Chika, yang tinggal di kawasan Citarum. ■ Harviyan-die
Tak Sekadar Hibur Rakyat PLEBURAN - Teater Emper Kampus (Emka) FIB Undip menginjakkan usia kematangannya yang ke-34 tahun. Dalam proses perjalanannya, Emka tak hanya sekadar menghibur para penonton seni peran saja.
Keistimewaan Emka akan dibeberkan malam ini, Sabtu (8/8) pukul 19.00 WIB di Ruang 103 Kampus FIB Undip Pleburan Jalan Hayam Wuruk. Koordinator acara peringatan hari lahir (Harlah) Emka Salma Ibra mengatakan, acara tersebut menjadi agenda rutin tiap tahun. Tujuannya, kembali mempererat persatuan antaranggota Emka, baik anggota
pasif atau alumni, anggota aktif, fungsionaris, serta partisipan Emka yang berproses bersama dalam menyajikan hiburan. “Kita juga akan mengundang para pendiri Emka yang sejak era orde baru hingga kini masih terus mengalir darah Emka di tubuhnya. Semua yang merasa menjadi bagian dari Emka akan datang,” ungkap Salma, Jumat (7/8).
■ Eksistensi Berkesenian Dikatakan Salma, Emka menjadi salah satu bukti eksistensi berkesenian amatir yang terorganisir para mahasiswa. Meski besar di kampus, Emka tak hanya memberikan kontribusi bagi lingkup Undip saja, melainkan pada masyarajat sekitar, dunia seni Kota Semarang, serta seantro masyarakat Indonesia yang gemar menikmati sajian-sajian karya Emka. Tak dipungkiri Salma, berbagai kota di nusantara sudah dijelajahi Emka dan menetaskan para seniman handal dengan prestasi cemerlang. Meski tak berniat pamer, Salma membocorkan Emka sedikit banyak ikut bersuara dalam memben-
tuk perubahan di orde baru pada zamannya. “Mulai dari alumni paling lama hingga era kini, semua akan bersatu. Acara ini juga kami manfaatkan menyambung silaturrahim sesama seniman di Kota Semarang dan sekitarnya,” ungkapnya. “Kami berharap eksistensi Emka di panggung seni peran dan lainnya tetap ada. Semakin kreatif, memberikan pendidikan kepada masyarakat, serta kritis terhadap isu yang berkembang saat ini. Seperti bunyi AD/ART kami, salah satunya menyebutkan Emka merupakan teater yang dipersembahkan untuk rakyat,” tandasnya. ■ M.9-die
Pazar Seni Ditarget Transaksi Rp 2,5 Miliar TEGALSARI - Dewan Kesenian Kota Semarang (Dekase) membuka acara Pazar Seni, Sabtu (8/8) malam ini pukul 19.00 WIB di Taman Budaya Raden Saleh (TBRS), Jalan Sriwijaya, Semarang. Sebanyak 70 stan pameran akan didirikan untuk memanjakan pengunjung. Hal tersebut dikemukakan Ketua Pelaksana Pazaar Seni Gunawan Effendi. Gunawan menjelaskan, lukisan akan mendominasi stan tersebut. Setidaknya, akan ada 62
pelukis, 15 komunitas, dan 8 industri kreatif hadir memeriahkan acara. Ada pun acara akan digelar hingga 16 Agustus. Peserta pameran, lanjutnya, tak hanya berasal dari Kota Semarang, melainkan lintas pulau. Bali, menjadi salah satu pulau yang akan memberikan warna pada Pazar Seni 2015. “Jakarta, Bandung, Serang, Semarang, Sleman, Banyuwangi, Tuban, Denpasar dan lainnya. Dari Kalimantan dan Sulawesi minat ingin ikut, tapi
stand sudah tidak memenuhi, terpaksa kami tolak,” imbuhnya. Acara tahunan yang kedua kalinya diselenggarakan ini ditargetkan mencetak transaksi hingga Rp 2,5 miliar. Berkaca pada tahun lalu, hanya dengan 32 stan, kegiatan tersebut bisa mencapai transaksi mencapai Rp1,2 miliar. Selain di Semarang, Pasar seni juga terselenggara di Surabaya, Bandung dan Jakarta. “Semarang dengan gelaran ini
menjadi salah satu kota yang cukup diperhitungkan dalam eksistensi dunia lukisan. Karena pelukis ternama juga banyak yang dari Semarang. Ditambah nilai transaksi pada Pazaar Seni pertama yang cukup tinggi,” terangnya. Gunawan berharap, kegiatan tersebut bisa terselenggara dengan baik. Berbagai atraksi seni akan dilaksanakan secara terjadwal. Mulai seni peran, tari dan sebagainya akan mengisi kegiatan di dalamnya. ■ M.9-die
MEMBENAHI: Sejumlah petugas dari Dinas PSDA & ESDM Kota Semarang sedang membetulkan paving pejalan kaki dan membersihkan saluran got di perempatan Sampangan, Jumat (7/8). Paving di trotoar itu sudah cukup lama rusak, sehingga tak nyaman digunakan pejalan kaki.■ Foto: Harviyan
DTKP...... (Sambungan hlm 17) membesar, baru kami dilibatkan untuk menengahi. Tapi tak apa, kami akan bantu menengahi dan menyelesaikan persoalan ini,’’ tukasnya.
Permainan...... (Sambungan hlm 17) jenis permainan ini sangat menyenangkan ketika dimainkan bersama-sama,’’ ujat Fifi, panggilan akrabnya, saat ditemui Koran Pagi Wawasan, Jumat (87/8) di sela-sela menyelesaikan wayang suketnya. ■ Melatih Kreatif Salah satu pembimbing pembuatan wayang suket, Zaini Alif mengatakan, banyak manfaat permainan tradisional anak. Selain melatih kemampuan dan keterampian anak, bermain juga memiliki arti penting. Pertama, katanya, bermanfaat untuk mengoptimalkan perkem-
Oknum.....(Sambungan hlm 17) jadikan citra institusi rusak atau tercemar,’’ ungkap Dr Imam Yahya MA, pengamat militer Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang kepada Koran Pagi Wawasan, Jumat (7/8). Menurut Dekan Fakultas Ekonomi Bisnis Islam yang mengambil disertasi Ilmu Politik Milter itu mengatakan, tindakan itu bisa dikategorikan pidana. “Harus dibedakan, itu sebagai tindakan berdiri sendiri atau ada kerjasama (aparat lain). Saya percaya, TNI sudah lebih dewasa dan cerdas dengan tugas keamanan, sementara Polri di bagian sendiri. Sebagaimana diungkapkan Panglima TNI, TNI siap membantu Polri,” kata dia. Diakuinya, tindakan arogansi oknum TNI, baik secara masif atau sendiri terhadap
Agus mengaku, belum menerima surat aduan dari pemilik 17 ruko di samping proyek pembangunan apartemen Warhol di Jalan Ahmad Yani, Semarang. Meski demikian, dalam waktu dekat, ia
akan memanggil para pihak yakni pelaksana konstruksi serta perwakilan Polux dan juga para pemilik ruko. Diakuinya, pihaknya sudah lama mendengar adanya kejadian ini. Namun untuk meng-
ambil tindakan, pihaknya membutuhkan adanya sharing dari masing-masing pihak yang terlibat agar tidak berbuat yang dinilai merugikan salah satu pihak.■ Hid-die
bangan fisik dan mental anak. Kedua, tambahnya lagi, memenuhi kebutuhan emosi anak. Sedang ketiga, mengembangkan kreativitas dan kemampuan bahasa. Keempat, membantu proses sosialisasi anak yang berfungsi untuk mengembangkan kemampuan motorik, kognitif, efektif, bahasa, serta aspek sosial. ‘’Salah satunya jenis permainan pembuatan wayang suket yang anak-anak lakukan sekarang ini,’’ ujar Zaini, yang juga sebagai Ketua Komunitas Hong (Pusat Kajian Rakyat Indonesia). Di tempat lain, Kasubdit Perlindungan Kekayaan Budaya, Dra Lien Dwiari Ratnawati
MHum mengatakan, tujuan kegiatan ini, untuk mengenal kembali jenis permainan tradisional anak yang sudah luntur dengan adanya permainan modern, seperti permainan di HP, Gadget, Komputer dan lainnya. ‘’Rasa prihatin inilah, sehingga kami menyelanggarakan kegiatan workshop ini. Selain pembuatan wayang berbahan dami, kami juga menyelenggarakan workshop pembuatan keris dari janur. Serta memperkenalkan jenis permaianan seperti motor-motoran, bakiak, gangsing,’’ jelas Lien. Menurutnya, dari segi kemanusiaan, permainan tradisional anak ini, terdapat nilai-nilai yang bisa ditanamkan kepada anak-anak. Selain
mereka senang dalam bermain, juga mengenal alam dan adanya proses kreatif. ‘’Kegiatan ini juga melatih kesabaran anak dalam membuat permainan, lebih-lebih adanya proses berfikir (kreatif) serta melatih kekompakan bermain bersama rekan-rekan sebayanya. Hal ini berbeda dengan permainan modern yang lebih mengandalkan invidualis,’’ ujarnya. Selain dari segi kemanusiaan, kegiatan ini juga terdapat pendidikan karakter seperti mendidik anak-anak bisa berhubungan dengan anak lain, juga melatih displin. ‘’Maka dari itu, kegiatan ini sangat penting dipopulerkan kembali khususnya kepada anak-anak kita,’’ jelasnya. Shodiqin-die
sipil, dikhawatirkan akan merusak citra institusi dan kelembagaan. “Tindakan oknum itu bisa dilaporkan ke kepolisian,” kata dia. TNI sebelumnya mengakui salah atas tindakan penggerebekan yang dilakukan pihaknya terhadap gudang minyak pelumas milik Andojo Payitno. Andojo yang tak terima, sebelumnya telah mengunggat Panglima TNI cq Kepala Staf TNI Angkatan Darat (Kasad) sebagai tergugat I, Pangdam IV/ Diponegoro tergugat II dan Komandan Komando Distrik Militer (Kodim) 0733 BS/ Semarang tergugat III. “Kami berjiwa besar untuk meminta maaf kepada penggugat atas perkara ini. Kami mengakui kesalahan atas peristiwa itu,” kata Wakil Kepala Hukum Kodam IV Diponegoro, Letkol Chk Maryono, seraya menambahkan, atas kesalahannya pi-
haknya telah mengajukan perdamaian.
gakui, pihaknya menyetujui upaya damai yang diajukan tergugat. “Yang penting dengan catatan Kodam IV Diponegoro tidak lagi mengulangi perbuatan serupa,” kata Wahyu tak mengungkapkan poin perdamian kedua pihak. Wahyu mengatakan, atas perdamian itu, pihaknya sama sekali tidak menuntut ganti rugi, dan mencabut gugatannya. Sebab, menurutnya, permohonan maaf tersebut sudah cukup untuk mengembalikan nama baik kliennya. “Awalnya kami menuntut ganti rugi Rp 12,5 miliar. Namun setelah adanya kesepahaman dan permintaan maaf, klien kami tidak menuntut ganti rugi. Apalagi perbuatan itu dilakukan oleh oknum, sementara yang kami gugat adalah institusinya. Jadi kalau sudah ada permohonan maaf dari institusi, maka sudah selesai,” pungkasnya. ■ rdi-die
■ Laporkan Perdamaian Draft perdamaian, kata dia, sudah ditandatangani. Usai ditandatanganinya perdamaian kedua pihak, pihaknya segera melaporkan kepada POM TNI. Sebab sebelumnya, atas penggerebekan itu juga ada laporan pidana yang saat ini sudah ditangani POM. “Akan kami laporkan perdamaian ini. Tujuannya agar laporan tidak dilanjutkan alias dicabut,” katanya. Sementara itu, disinggung tindakan penggerebekan yang dinilai melanggar aturan itu, Maryono mengaku akan mengevaluasinya. Menurutnya, situasi di lapangan terkadang berbeda. Hal itu ditambah ketidakpahaman anggota yang bertugas. Kuasa hukum Andojo, Wahyu Rudi Indarto men-
Sabtu Wage, 8 Agustus 2015
Ima KDI Meriahkan CFD
AIR KOTOR: Sejumlah warga Dusun Ngambilan, Desa Rejosari, Kecamatan Grobogan mengambil air embung yang nampak kotor, berwarna hijau dan berbau untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari. ■ Foto : Sugeng Ariatmodjo/SR
Terpaksa Konsumsi Air Comberan GROBOGAN – Kekeringan yang melanda sejumlah wilayah di Kabupaten Grobogan dampaknya kian memprihatinkan. Ribuan warga kesulitan air bersih, karena hampir seluruh sumber air, utamanya sumur gali dan sungai benar-benar telah mengering. Akibatnya, sebagian warga terpaksa memanfaatkan air embung atau sumber lain, termasuk comberan (penampung air limbah rumah tangga, red) yang jelas-jelas airnya tak layak dikonsumsi. Seperti yang dilakukan sejumlah besar warga Dusun Ngambilan, Desa Rejosari, Kecamatan Grobogan. Mereka terpaksa memanfaatkan air kotor dan berbau di sebuah embung pinggir desa dekat areal persawahan. ‘’Agar bisa dikonsumsi, air harus diberi tawas dan diendapkan beberapa hari. Setelah itu disaring dengan kain,” kata Marya mah,(35), yang diamini sejumlah warga lainnya, Kamis (6/8). Mereka umumnya mengaku terpaksa melakukan itu karena hampir seluruh sumur gali dan sungai yang ada di desanya sudah mengering sejak beberapa bulan lalu. Karenanya, un tuk memenuhi kebutuhan sehari-hari, katanya, banyak war ga yang memanfaatkan air embung, meski kotor dan berbau, sementara sebagian warga lain nya secara berombongan membeli dengan harga Rp 140 ribu/
tangki. “Sebenarnya ada sumur pompa di tengah lahan persawahan dekat desa kami yang airnya jernih. Sayangnya air yang keluar dari sumur tersebut rasanya asin semu pahit seperti layaknya air laut sehingga banyak warga enggan memanfaatkan,” ujar mereka. Pernyataan hampir senada juga diungkapkan sejumlah warga di Desa Banjarejo, Kecamatan Gabus yang ditemui secara terpisah, Jumat (7/8). Untuk mengatasi dampak kekeringan ini, mereka terpaksa membuat belik (sumur kecil dan dangkal, red) di tengah sungai yang telah lama mengering lantaran tak pernah teraliri air. Air berwarna kecoklatan dan berbau yang keluar dari belik itu, kata mereka, tetap saja dimanfaatkan oleh sejumlah besar warga untuk keperluan sehari-hari. “Air belik dengan
kondisinya yang seperti itu, memang tidak layak konsumsi karena warnanya menjijikkan. Saya mengambil un tuk mencuci saja, namun ba nyak warga yang menggunakannya untuk keperluan lain, termasuk untuk mema sak,” kata Parmi (28). ■ Droping 560 Tangki Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Grobogan Agus Sulaksono melalui Kabid Kedaruratan dan Logistik Titi Rahayuningsih mengaku hingga akhir Juli 2015 lalu pihaknya telah melakukan droping air bersih sebanyak 560 tangki berkapasitas 4.000 liter ke desa-desa yang mengalami kekeringan. “Droping kami laksanakan berdasarkan permintaan desadesa yang bersangkutan. Ter kait dengan bencana kekeringan ini, hanya empat kecamatan yang relatif aman, sementara
15 kecamatan, yaitu Gabus, Kradenan, Ngaringan, Wirosari, Tawangharjo, Pulokulon, Purwodadi, Grobogan, Brati, Toroh, Geyer, Penawangan, Karangrayung, Tanggungharjo dan Kedungjati, setiap tahunnya selalu terlanda bencana kekeringan dengan tingkat cukup parah,” tandasnya. Lebih lanjut Titi menyebutkan, bencana kekeringan di Grobogan dalam setiap tahunnya selalu mendapat perhatian serius pemkab dan pemprov. Sayangnya, anggaran untuk penanganan darurat kekeringan lewat APBD Grobogan tahun 2015 ini hanya sekitar Rp 200 juta. Padahal air bersih yang dibutuhkan warga cukup besar, sehingga untuk ini pihaknya terpaksa mengajukan tambahan lewat perubahan anggaran untuk memenuhi permintaan air bersih AgustusDesember 2015. “Dalam melakukan droping air bersih kami bekerja sama dengan PDAM Purwa Tirta Dharma Kabupaten Grobogan. Di samping itu kami juga mendapatkan bantuan dari Pemprov Jateng melalui Bakorwil I Pati sebanyak 162 tangki, ditambah bantuan dari PT Sidomuncul Jakarta 600 tangki mulai pertengahan Agustus 2015 mendatang,” tambah Titi. ■ K-26/SR
Pembangunan PPPTQ NA
GOTONG-ROYONG: Beberapa santri putri ikut membantu pembangunan pondok ini secara bergotong-royong untuk meringankan biaya dan mempercepat penyelesaian Pondok Pesantren Putri Tahfidzul Quran Nurul Amin (PPPTQ NA). ■ Foto: Am/SR
KALIWUNGU - Guna memperluas tempat belajar dan pendidikan agamanya, belum lama ini, Pondok Pesantren Putri Tahfidzul Quran Nurul Amin (PPPTQ NA), yang berada di Jalan Kauman RT 03 RW IX Krajankulon, Kaliwungu, Kabupaten Kendal, melakukan perluasan bangunan. PPPTQ NA, melakukan pembangunan lantai III yang luasnya mencapai 54 meter persegi, yang menelan biaya sekitar Rp 125 juta. KH Ahmad Mustaghfirin selaku pengasuh dan pengurus PPPTQ NA menyebut
kan, dana itu datang dari wali murid dan swadaya pengasuh. Dan dengan masih ber langsungnya pembangunan ini, panitia pembangunan beserta para pengurusnya, ma sih membuka kesempatan ba gi masyarakat yang ingin membantu, baik berupa materi dan non materi. Seperti terlihat pada gambar, beberapa santri putri ikut membantu pembangunan pondok ini secara bergotong royong, untuk meringankan biaya dan mempercepat penyelesaiannya. ■ Am/SR
DEMAK - Kontestan KDI 2015 asal Demak, Ima KDI, bakal memeriahkan car free day (CFD) yang dipusatkan di alun-alun, Ming gu (9/8). Selain penampilan dara manis asal Kampung Petengan itu, warga Kota Wali juga bisa menikmati rancak rebana oleh Grup Rebana Sakti DPKKD Ka bupaten Demak. Diagendakan dua minggu sekali, kegiatan dalam rangka mengurangi polusi udara kelolaan Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Demak tersebut akan diisi acara hiburan sekaligus promosi program pembangunan pemerintah daerah secara bergantian oleh beberapa SKPD. Kepala Dinas Pengelolaan Keuangan dan Kekayaan Daerah Foto : sari jati (DPKKD) Kabupaten Demak, Siti Zuarin Dra Hj Siti Zuarin MM menuturkan, minggu pertama Agustus, DPKKD mendapatkan giliran mengisi kegiatan CFD bareng PDAM, RSUD Sunan Kalijaga dan SMP Negeri 1 Demak. Sebagaimana arahan Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan, setiap SKPD bebas menentukan materi kegiatan. Mulai dari olahraga bersifat rekreasi seperti senam aerobik hingga pentas hiburan yang diselipi promosi program kerja. “Pada CFD nanti DPKKD menampilkan Grup Rebana Sakti dengan bintang tamu Ima KDI. Nama grup ‘Sakti’ merupakan singkatan jargon semangat kerja kami yakni ‘Semangat, Akuntabel, Kompeten, Team Work, Integritas’ yang diharapkan mampu menyemangati kami berkerja penuh tanggungjawab dan integritas,” ujarnya, didampingi Ketua Kelompok Budaya Kerja DPKKD Sri Kun Wahyuningsih, Jumat (7/8). Sehubungan itu Zuarin mengundang segenap warga Kota Wali untuk hadir menyemarakan CFD. Selain hiburan dan olah raga sehat, masyarakat pecinta lingkungan dapat menikmati hidangan kecil bergizi yang disediakan gratis di arena pentas DPKKD, tepatnya di sisi timur alun-alun atau depan Rutan Demak. ■ ssi/SR
KALUNGKAN SELENDANG: Wakil Sekretaris Pramuka Kwarcab Grobogan Budiyono mengalungkan Selendang Mahir kepada pembina yang telah lulus KML di Gedung Riptaloka Setda Grobogan, Selasa (4/8). ■ Foto Sugeng Ariatmodjo/SR
2 Kwaran Terima Selendang Mahir GROBOGAN – Gerakan Pramuka Kwartir Cabang (Kwarcab) 11.15, Grobogan pada acara Penataran dan Loka Karya (Pentaloka) di Gedung Riptaloka Setda Grobogan, Selasa (4/8) menyerahkan Pita dan Selendang Mahir kepada dua Pembina Golongan Siaga dan Penggalang masing-masing dari Kwartir Ranting (Kwaran) Gabus dan Brati. Pengalungan Pita dan Selendang Mahir dilaksanakan karena dua pembina tersebut sebelumnya telah lulus kursus mahir lanjutan (KML) dan sudah melakukan pengembangan di masing-masing kwaran selama enam bulan. Kepala Pusat Pendidikan dan Pelatihan Cabang Gerakan Pramuka Kwarcab 11.15 Grobogan, Suprojo mengatakan, Pita dan Selendang Mahir tersebut diberikan utamanya kepada pembina yang sudah mengaplikasikan ilmu dan pengetahuan yang diperoleh dari meja kursus di tingkat kwaran selama enam bulan. Mereka sebelumnya juga telah lulus kursus mahir dasar (KMD) dan dilanjutkan dengan KML. ”Semua peserta ini sudah lulus dan kini menyandang predikat sebagai Pembina Mahir. Selama menjalankan tugas-tugas pembinaan
para pembina bisa mendiskusikan kesulitan yang ditemukan di lapangan,” kata Suprojo. Setelah mengikuti KML, tahap selanjutnya para pembina harus mengikuti pentaloka untuk mendapatkan berbagai macam materi pengetahuan mengenai beberapa hal seperti kebijakan soal pusdiklatcab, kebijakan dari kwarcab, pengelolaan gugus depan (gudep), tata upacara, dan masalah kepramukaan lainnya. ”Pita dan Selendang Mahir ini bisa digunakan saat ulang tahun Pramuka dan momen-momen lainya. Tujuannya untuk meningkatkan kemampuan pembina Pramuka,” tambahnya. Diharapkan para pembina Pramuka bisa memenuhi tiga persyaratan, yaitu memiliki kemauan, kemampuan dan kebersamaan, sebagaimana yang ter tuang dalam Syarat Kecakapan Umum (SKU). Suprojo juga me minta materi yang diberikan saat KMD, KML dan Pentaloka bisa diberikan kepada peserta didik. ”Harapanya nanti dari semua pembina pramuka di Grobogan adalah pembina profesional karena sudah dinyatakan lulus saat mengikuti seleksi,” tambahnya. ■ K-26/SR
SMP Negeri 3 Gubug, Wujudkan Sekolah Adiwiyata Mandiri GUBUG – Setelah melalui perjuangan cukup panjang, obsesi pengelola SMPN 3 Gubug untuk menjadikan ‘sekolah ndesa’ menjadi Sekolah Adiwiyata Mandiri di Kabupaten Grobogan akhir nya terwujud. Yang cukup membanggakan, penyerahan surat keputusan (SK) dan piagam penghargaan atas statusnya sebagai Sekolah Adiwiyata Mandiri pada pertengahan Juni 2015 dilakukan langsung oleh Menteri Kehutanan, Lingkungan Hidup dan Transmigrasi RI Dr Ir Siti Nurbaya MSc di Wisma Kartini, Jakarta. ‘’Terkait dengan ditingkatkannya status sekolah kami menjadi Sekolah Adiwiyata Mandiri, kami dipanggil langsung ke Jakarta pada 15 Juni 2015 silam untuk menerima SK dan piagam langsung dari Ibu Menteri. Yang lebih membanggakan lagi, seusai upacara penyerahan secara resmi, kami diberi kesempatan bertemu dan melakukan foto bersa ma dengan Bapak Presiden Jo-
kowi,” ujar Kepala SMPN 3 Gubug, Edy Suyoto SPd MPd, Kamis (6/8). Menjawab pertanyaan tentang kisah sukses hingga ditetapkan sebagai Sekolah Adiwiyata Mandiri, Edy Suyoto menyatakan, sebagai sebuah perjuangan yang cukup panjang. Sejak ditetapkan sebagai juara Sekolah Sehat Tingkat Jateng 2009, katanya, Badan Lingkungan Hidup (BLH) langsung menetapkannya sebagai Sekolah Adiwiyata dan berhasil menyabet predikat juara pada tahun yang sama, sehingga setahun berikutnya berhasil pula menyabet gelar Sekolah Adiwiyata Nasional. Dengan lokasi sekolah yang menjorok masuk di wilayah pedalaman, tepatnya di Desa Baturagung, yang jaraknya sekitar lima kilometer di arah utara Gubug, wajar banyak orang menyebutnya sebagai ‘sekolah ndesa’. Namun dengan keberhasilannya dalam menata dan mengelola lingkungan sehingga meraih
predikat Sekolah Adiwiyata Nasional tahun 2010, banyak warga sekitar yang antusias dan mempercayakan pendidikan putraputrinya di sekolah itu. “Tahun 2010 sekolah kami meraih predikat Sekolah Adiwiyata Nasional karena berhasil menciptakan suasana di lingkungan sekolah menjadi rindang, hijau dan teduh. Lebih dari itu, sekolah kami juga berhasil memberdayakan lingkungan sekolah sebagai sumber potensi dalam memelihara dan menjaga kelestarian lingkungan sekolah sendiri.” ujar Kepala SMPN 3 Gu bug, Edy Suyoto, SPd MPd, yang dibenarkan oleh Wakasek yang juga Koordinator Bidang Adiwiyata, Winarsih SPd INA. ■ 16 Sekolah Mitra Menurut mereka, SMPN 3 Gubug merupakan SMP negeri di Kabupaten Grobogan yang masuk katagori sedang. Pasalnya, selain jumlah siswanya hanya 395 anak, luas lahan yang
menjadi lokasi sekolah pun hanya 17.740 m2. Lahan seluas itu, 1.600 m2 untuk bangunan ke las 12 ruang, laboratorium, perpustakaan, ruang guru termasuk ruang kepala sekolah dan TU, ruang serbaguna, mushala, kan-
tin dan rumah dinas yang kini difungsikan ruang adiwiyata. Sedangkan sisa lahan yang luasnya sekitar 16.140 m2 sebagian dimanfaatkan untuk melengkapi fasilitas yang menjadi penunjang dalam proses pembelajaran, se-
BERSAMA JOKOWI: Kepala SMPN 3 Gubug, Grobogan foto bersama Presiden Jokowi seusai menerima SK dan piagam penghargaan sebagai Sekolah Adiwiyata Mandiri. ■ Foto: Dok/Sugeng Ariatmodjo/SR
perti lapangan olah raga dan lapangan upacara serta taman sekolah dan taman kelas termasuk hutan sekolah yang selama ini menjadi bagian spesifik dari sekolah adiwiyata. ‘’Di samping itu, sisa lahan lainnya kami manfaatkan sebagai areal persawahan untuk praktik bercocok-tanam padi bagi para siswa,” tambahnya. ‘’Sekolah kami kini telah memiliki 16 sekolah mitra yang harus kami bina bersama BLH seba gai calon sekolah adiwiyata. 16 Sekolah binaan tersebut, terdiri dari 7 SD, 4 SMA dan selebihnya SMP dan MTs negeri maupun swasta yang ada di daerah Kabupaten Grobogan,” ujar Edy seraya menambahkan, 2014 hingga sekarang, SMPN 3 Gubug masih tercatat sebagai peserta program GSA (Green School Award) di bawah bimbingan Unnes serta program Eco Mapping yang dilaksanakan bersama dengan Pemerintah Jerman. ■ K-26/SR
Sabtu Wage, 8 Agustus 2015
HANCUR: Bus Pemkab Bantul yang membawa sekitar 17 atlet taekwondo yang mengalami rem blong hancur di bagian depan setelah menghantam truk gandeng dan mobil Xenia di Perempatan Salib Putih, Salatiga, Jumat (7/8). ■ Foto: Ernawaty/SR
DIDEREK: Tiga kendaraan yang mengalami kecelakaan di Perempatan Salib Putih, bus Pemkab Bantul, truk gandeng dan Xenia diderek untuk dibawa ke Mako Satlantas Polres Salatiga. ■ Foto: Ernawaty/SR
Bus Rombongan Atlet Hantam Truk Gandeng Bantu Singkirkan Kabel, Tewas Kesetrum Listrik TENGARAN - Seorang karyawan Telkom, Erwin (40), asal Kendal tewas setelah kesetrum jaringan listrik tekanan tinggi saat membantu menyingkirkan kabel di rumah tetangganya di Perumahan Sen- joyo, Desa Bener, Kecamatan Tengaran, Kabupaten Semarang, Kamis (6/8). Tewasnya Erwin tak hanya mengejutkan tetangga, tapi juga warga Perum Senjoyo. Pasalnya Erwin meninggalkan seorang istri dan anak-anak yang masih balita. Berdasarkan informasi di lokasi kejadian, korban yang diketahui sebagai karyawan Telkom diminta tetangganya yang tengah membangun rumah dua lantai untuk membantu menyingkirkan kabel listrik tegangan tinggi yang menjuntai di antara rumah korban dan tetanggnya tersebut. Tanpa keahlian khusus dan tidak menggunakan kelengka-
pan memadai,hanya tangan kosong, korban menyingkar kabel tersebut seorang diri. Tanpa disangka, kabel ternyata bertegangan tinggi. Akibatnya, korban terpental dan langsung tewas di lokasi kejadian. “Sebelum kejadian korban akan berangkat kerja namun ingin membenahi kabel di salah satu rumah tentangganya. Ia kesentrum listrik betegangan ringgi dan terlempar lalu tewas,” kata beberapa warga di Perumahan Senjoyo kepada wartawan, Kamis (6/8). Kapolsek Tengaran, AKP Kuat Slamet saat dikonfirmasi wartawan membenarkan kejadian ini. Ia mengungkapkan, telah memeriksa lokasi bersama anggotanya. Selain itu tim dari Kecamatan Tengaran dan Puskesmas juga telah memeriksa kondisi korban. “Korban terjatuh dan meninggal,” katanya. ■ rna/SR
Kekeringan, 218 Ha Tanaman Padi Puso UNGARAN- Berdasarkan data di Dinas Pertanian Perkebunan dan Kehutanan (Distanbunhut) Kabuapten Semarang tercatat ada 218 hektar tanaman padi di wilayah Kabupaten Semarang mengalami gagal panen alias puso akibat musim kemarau. Distanbunhut telah menyediakan bantuan pompa air di daerah-daerah tertentu yang mengalami kekeringan. Kepala Distanbunhut Kabupaten Semarang Urip Triyogo mengatakan, total luas tanam di Kabupaten Semarang sampai Agustus 2015 sekitar 13.205 hektar. Pada musim kemarau ini ada beberapa wilayah yang mengalami kekeringan, baik kategori ringan, sedang maupun berat. ‘’Sekitar 243 hektar tanaman padi mengalami kekeringan ringan, kekeringan sedang seluas 155 hektar, dan 30 hektar kekeringan berat. Tanaman padi yang mengalami puso seluas 218 hektar,’‘ ungkapnya, Jumat (7/8). Menurut Triyogo, tanaman padi yang dilanda kekeringan tersebar di wilayah Kecamatan Pringapus, Ungaran Timur, Bringin, Tengaran dan Suruh. ‘’Tanaman padi yang mengalami puso paling banyak di Desa Penawangan Keccamatan Pringa-
pus seluas 12 hektar, disusul Desa Wiru Kecamatan Bringin seluas 40 hektar,’‘ bebernya. Kata Triyogo, pihaknya sudah sosialisasi ke petani agar tidak menanam padi selama musim kemarau. Untuk mengantisipasi meluasnya kekeringan pihaknya sudah menyediakan pompa air di daerahdaerah tertentu yang saat ini kekeringan. ‘’Saat ini ada 108 pompa air ukuran dua inci, 422 pompa air ukuran tiga inci 422, dan pompa ukuran 4 inci sebanyak 219 unit. Bantuan pompa air tersebut disediakan di kelompok-kelompok tani,’‘ ujarnya sembari menyatakan selama musim kemarau ini Distanbunhut bersama TNI terus memantau kondisi lapangan. Ditanya soal keberadaan embung, Triyogo mengatakan, ketersediaan air di embung saat musim kemarau sudah mulai berkurang. Bahkan embung di daerah tadah hujan sudah tidak ada airnya seperti di Bancak. Triyogo menambahkan, pihaknya tengah mengusulkan perbaikan jaringan irigasi bekerja sama dengan DPU . ‘’Bukan hanya jaringan irigasi terserier, tapi irigasi primer dan sekunder,’‘ imbuhnya. ■ rbd/SR
SALATIGA - Bus Pemkab Bantul yang membawa rombongan atlet Taekwondo asal Kabupaten Bantul mengalami rem blong dan menghantam truk gandeng serta mobil Xenia di turunan, Kumpulrejo, Kopeng-Salatiga, Jumat (7/8) siang. Akibatnya bus Nopol AB7002-UB ringsek di bagian depan, sedangkan truk gandeng Nopol W-9178-UD yang sebelumnya melakukan bongkar muat pasir di Ungaran hanya oleng ke kiri. Naas bagi mobil Daihatsu Xenia Nopol H-9420-KZ yang disopiri Toni Hartono, warga Asrama Kodam IV/Diponegoro Jatingaleh RT 01 RW V Semarang karena akibat olengnya truk gandeng, bagian depan mobil penyok dan kaca depan retak lantaran dihantam gandengan truk. Dari kecelakaan karambol tersebut sopir bus milik Pemkab Bantul, Yuli Jatindra (25), warga Korahan, Bantul mengalami patah kaki lantaran terjepit saat kecelakaan terjadi. Sedangkan penumpang bus yang berjumlah
sekitar 17 atlet taekwondo dan rata-rata anak-anak didampingi orangtua yang akan mengikuti kejurnas di GOR Kridanggo Salatiga mengalami lecet. Menurut keterangan salah satu orangtua atlet yang menumpang bus Pemkab Bantu, Indah Lestari (40) rem blong sudah terasa beberapa puluh meter mendekati lampu merah di perempatan Salib Putih, Salatiga. “Setelah dekat lampu merah di perempatan Salib Putih, tahu-tahu sopir merasakan rem tak berfungsi. Kita semua (penumpang) panik,” kata Indah. Keterangan serupa disampaikan Sunsang (17), saksi mata di lokasi kejadian. “Saya melihat bus itu tak memperlambat kecepatan, bahkan semakin mendekati lampu merah sopir ban-
ting stir ke kiri atau ke arah Semarang. Namun karena posisi turunan bus tak dapat lagi berbelok sempurna tapi justru melompati pulau jalan hingga menghantam truk gandeng yang tengah berhenti menunggu lampu merah. Benturan keras pun terdengar,” ungkap Sunsang (17). Sopir truk gandeng, Pasiari (54), warga Lumajang, Jatim saat ditemui di lokasi kejadian menerangkan bahwa dirinya usai bongkar muat pasir di Ungaran bermaksud pulang ke Lumajang. Namun sesampainya di lampu merah Salib Putih ikut mengantre menunggu giliran lampu hijau, sedangkan di belakangnya terdapat mobil Xenia yang dikemudikan Toni. ■ Bus Nyelonong Pasiari mengataka, saat berhenti di lampu merah dalam hitungan detik terlihat bus Pem kab Bantul yang membawa rombongan atlet taekwondo nyelonong kencang dari arah Kopeng dengan membanting stir ke kiri. “Tahu-tahu menghantam bagian tengah bak. Karena dua bak truk saya kosong oleng dan menghantam Xenia
yang antre di belakang saya,” tutur Pasiari. Wakapolres Salatiga, Kompol Iwan Irmawan yang meninjau lokasi kecelakaan menyebutkan dugaan sementara bus mengalami rem blong. Iwan mengatakan, sedianya bus Pemkab Bantul mengantarkan rombongan atlet taekwondo yang akan mengikuti kejuaraan di Salatiga. “Sejauh ini, dugaan sementara bus mengalami rem blong,” tandas Iwan. Sejumlah petugas dari Satlantas Polres Salatiga segera mengevakuasi bus dan truk serta mobil xenia yang terlibat kecelakaan. Korban luka langsung dilarikan ke RSPAW serta RSUD Salatiga, termasuk sopir bus milik Pemkab Bantul. Terpisah sejumlah warga yang menyaksikan kejadian ini kembali menyayangkan hingga pe rempatan Salib Putih kembali menelan korban jiwa tanpa segera dilakukan penanganan seperti pembuatan jalur penyelamat. “Ini kecelakaan sudah yang ke berapa, namun pihak terkait tidak segera mengambil tindakan,” ujar Arie, warga Salatiga yang menyaksikan kejadian. ■ rna/SR
■ 8-14 Agustus KPU Teliti Perbaikan Syarat
Tim Penghubung Paslon Lengkapi Persyaratan UNGARAN - Tim penghubung pasangan calon (paslon) Bupati dan Wakil Bupati Semarang, Nur Jatmiko-Mas’ud Ridwan (Jati Mas) melengkapi kekurangan persyaratan pada hari terakhir masa perbaikan, Jumat (7/8) pukul 14.00 WIB. Sedangkan paslon MundjirinNgesti Nugraha sudah melengkapi kekurangan persyaratan terlebih dahulu ke KPU Kabupaten Semarang. Sehingga semua dua paslon sudah melengkapi kekurangan persyaratan yang telah ditentukan. Tim penghubung paslon Jati Mas, Ahmad Rifai mengatakan, kekurangan persyaratan yang diserahkan ke KPU meliputi rekening khusus dana kampanye, berkas perpajakan, tanda terima Laporan Harta Kekayaan Pejabat Negara (LHKPN) dari KPK, serta materi dan desain alat peraga kampanye (APK). Pihaknya juga menyerahkan soft file semua berkas persyaratan pencalonan maupun syarat calon ke KPU. ‘’Untuk persyaratan lainnya sudah kita lengkapi sebelumnya, hari ini kita hanya menyerahkan persyaratan yang kurang saja. Yakni rekening khu-
sus dana kampanye, berkas perpajakan, tanda terima LHKPN, materi dan desain, serta soft file berkas persyaratan,’‘ ungkapnya di Sekretariat KPU Kabupaten Semarang, Jumat (7/8) sore. Ahmad menyatakan optimistis semua persyaratan paslon Jati Mas yang diserahkan ke KPU akan memenuhi syarat. Karena berkas persyaratan pencalonan maupun syarat calon sesuai aturan yang ada. ‘’Kita optimistis memenuhi syarat. Sebab semua persyaratan yang kita serahkan sudah sesuai aturan,’‘ ujarnya. ■ Diteliti Lagi Sementara itu, anggota KPU Kabupaten Semarang, Ridho Pakina mengatakan di hari terakhir masa perbaikan semua paslon sudah melengkapi dokumen perbaikan syarat pencalonan dan syarat calon. ‘’Semua persyaratan sudah ada semuanya. Berkas persyaratan pencalonan dan syarat calon akan diteliti lagi, 8-14 Agustus,’‘ jelasnya. Menurut Ridho, setelah melakukan penilitian KPU akan memberikan berita acara hasil
PERSYARATAN : Tim penghubung paslon Jati Mas menyerahkan kekurangan persyaratan pada hari terakhir masa perbaikan ke KPU Kabupaten Semarang, Jumat (7/8).■ Foto : Rusmanto Budhi penelitian berkas persyaratan pencalonan dan syarat calon apakah memenuhi syarat atau tidak. ‘’Setelah batas akhir perbaikan selesai tidak bisa memperbaiki persyaratan lagi. Kalau hasil penelitian berkas persyaratan ternyata masih kurang ya TMS (tidak memenuhi syarat) sehingga otomatis dicoret, tapi Insya Allah terpenuhi,’‘ katanya.
Kata Ridho, hasil penelitian awal berkas persyaratan sudah terlihat dokumen apa saja yang kurang. KPU sudah menjelaskan ke tim penghubung paslon mengenai kekurangan persyaratan tersebut. ’‘Seperti kekurangan tanda terima LHKPN dari KPK sudah clear. Tanda terima dari KPK yang diserahkan ke KPU asli, bukan fotokopi,’‘ imbuhnya. ■ rbd
UKSW & UPGRIS Siap Beri Pendampingan Warga Susukan
MOU: Pemkab Semarang melakukan penandatanganan nota kesepahaman (MoU) dengan UPGRIS, UKSW dan PATTIRO di Pendapa Rumah Dinas Bupati Semarang, Kamis (6/8).■ Foto: Foto: Rusmanto Budhi/SR
UNGARAN - Universitas PGRI Semarang (UPGRIS) siap memberikan pendampingan kepada warga di sekitar lokasi rencana pembangunan Jateng Park di Kelurahan Susukan, Kecamatan Ungaran Timur, Kabupaten Semarang. Pendampingan serupa juga dilakukan UPGRIS bekerja sama dengan Pemkot Semarang kepada warga yang tinggal di sekitar Waduk Jatibarang. ‘’Sebagai bentuk kerja sama pengabdian masyarakat, kita siap memberikan pendampingan. Misalnya mendampingi belajar bahasa Inggris atau pe manfaatan teknologi tepat guna,’‘ kata Rektor UPGRIS, Dr Muhdi usai penandatangan MoU dengan Pemkab Semarang di Pendapa Rumah Dinas Bu-
pati Semarang, Kamis (6/8). Selain melakukan MoU dengan UPGRIS, Pemkab Semarang juga melakukan hal serupa dengan Universitas Kristen Satya Wacana (UKSW) Salatiga, dan Pusat Telaah dan Informasi Regional (PATTIRO). Penandatanganan MoU, dilakukan oleh Wakil Bupati Semarang, Warnadi, Rektor UPGRIS Dr Muhdi SH MHum, Rektor UKSW Salatiga, Prof Dr Pdt John A Titaley ThD, serta Direktur Pattiro Dini Inayati ST. Lebih lanjut Muhdi mengatakan, untuk pendampingan di bidang pariwisata pihaknya mendorong masyarakat di sekitar tempat wisata agar bisa menjadi tuan rumah di negeri sendiri. Terlebih potensi pariwisata di Kabupaten Semarang
cukup besar dan perlu mendapat dukungan. ‘’Kita sudah survei di beberapa tempat, apalagi di Ungaran akan dibangun Jateng Park,’‘ ujarnya. Wakil Bupati Semarang Warnadi menyatakan, kerja sama dengan perguruan tinggi dan lembaga lainnya memang dibutuhkan. Karena saat ini masingmasing kecamatan, desa/kelurahan dan dusun dituntut bisa mengembangkan potensi yang ada. ■ 3 Fakultas Sementara itu Rektor UKSW Prof Dr (HC) Pdt John A Titaley ThD mengatakan, kerja sama antara UKSW dengan Pemkab Semarang dilakukan dalam hal pengembangan Tri Dharma Perguruan
Tinggi, khususnya dalam hal penelitian dan pengabdian masyarakat. Ia menyebutkan ke depan tak hanya tiga fakultas yang dilibatkan. Seperti diketahui, tiga fakultas di UKSW melakukan kegiatan penelitian dan pengabdian masyarakat di Kabupaten Semarang yang dituangkan dalam penandatanganan kerja sama antara Rektor Prof John A Titaley dengan Pemerintah Kabupaten Semarang, Kamis (6/8) siang di Pendapa Rumah Dinas Bupati Semarang. Ketiga fakultas tersebut adalah Fakultas Ilmu Kesehatan (FIK), Fakultas Teknologi Informasi (FTI), dan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Komunikasi (FISKOM).■ rbd/rna/SR
Sabtu Wage, 8 Agustus 2015
Segarnya Air Kran Langsung Minum MUGASARI – Masih bermimpi bisa minum air langsung dari kran, tanpa dimasak terlebih dahulu? Lupakan mimpi itu, karena saat ini sudah menjadi kenyataan. Salah satunya kran air langsung minum yang diprakarsai oleh PDAM Tirta Moedal Kota Semarang yang hadir di SMAN 1 Semarang. Program tersebut merupakan bagian dari rencana untuk mewujudkan Semarang Kota Sehat. “Program ini merupakan bagian dari layanan yang kita berikan kepada masyarakat Kota Semarang, untuk mendukung terciptanya sembilan tatanan kota sehat melalui penyediaan layanan air minum. Untuk sementara hanya satu dulu di SMAN 1 Semarang, mudah-mudahan tidak lama lagi menyusul dibeberapa titik lainnya di Lawang Sewu, Masjid Baiturrahman serta Masjid Kauman,” papar Direktur PDAM Tirta Moedal Kota Semarang Etty Laksmiwati, disela peluncuran di SMAN 1 Semarang, Jumat (7/8). Dirinya memastikan, meski langsung berasal dari kran, namun air yang diminum sudah setara dengan kualitas air mineral. Hal tersebut karena dalam prosesnya, “sudah dilengkapi dengan alat yang berfungsi sebagai filter ulang agar air layak untuk dikonsumsi, dan
berdasar hasil uji, kualitasnya sudah melebihi standar kesehatan. Dalam kesempatan tersebut, dirinya bersama sejumlah tamu undangan, siswa dan guru juga langsung mencoba minum dari kran air. ■ Apresiasi
Kepala Sekolah SMAN 1 Semarang, Kastri Wahyuni mengapresiasi positif program tersebut, terlebih kebutuhan air minum bagi warga SMAN 1 Semarang cukup tinggi, baik untuk siswa atau pun guru. Lebih lanjut, dirinya memaparkan kebutuhan air minum semakin meningkat setelah ada program sekolah lima hari, sebab kegiatan belajar mengajar menjadi lebih lama, hingga sore hari sehingga dengan adanya kran air siap minum ini sangat membantu. “Kita berharap jumlahnya atau titiknya bisa ditambah. Mengingat warga di SMAN 1 Semarang cukup banyak, setidaknya ada 1.400 siswa. Kalau hanya satu titik dengan dua kran air kita rasa masih belum bisa menenuhi seluruh kebutuhan,” paparnya berharap. ■ MINUM : Sejumlah siswa SMAN 1 Semarang tengah mencoba menikmati fasilitas kran air langsung minum yang ada di sekolahnya, Jumat (7/8). Rix-rth ■ Foto : Arixc Ardana-rth
Dokar Bobo Ajarkan Pembentukan Karakter SIMPANGLIMA – Masih ingat dengan berbagai permainan anak seperti Jamuran, Sluku-sluku Bathok, Cublak-cublak Suweng, Engklek (Sondamanda), Thongthong Bolong, Dingklik Oglak Aglik, Dakon, Lutung Kasarung, Nekeran, Betengan, Gangsingan, Bakiak hingga Egrang Batok? Tidak dapat dipungkiri, saat ini banyak anak-anak yang sudah melupakannya. Bukan karena mereka tidak tertarik, tapi karena sudah tidak banyak yang mengajarkannya, sehingga anak-anak ini tidak tahu. Padahal berbagai permainan anak tradisonal ini penuh dengan nilai-nilai pembentukan karakter. Untuk mengingat sekaligus memperkenalkan kembali, berbagai permainan tradisonal tersebut coba ditampilkan oleh Dolanan Karo Bocah-bocah (Dokar Bobo) Universitas PGRI Semarang (UPTRADISIONAL : Berbagai permainan tradisional dibawakan Dokar Bobo UPGRIS, dalam pembukaan Pekan GRIS), dalam pembukaan Pekan Budaya Indonesia 2015 di Lapangan Pancasila Simpanglima Semarang, Jumat (7/8).■ Foto Arixc Ardana Budaya Indonesia 2015 di Lapan-
gan Pancasila Simpanglima Semarang, Jumat (7/8). Berbagai permainan seperti seperti Cublak Cublak Suweng, Thong-thong Bolong, Jetungan, Kucing-kucingan, Jamuran, Lintang Ngalih hingga Uri-uri untuk anak 3-4 tahun, hingga permaianan Lutung Kasarung, Bitingan, Mbar Suru, Dakon, Dingklik Oglak Aglik, Dakon, Nekeran, Betengan, Gangsingan, Bakiak hingga Sluku-sluku Bathok bagi anak berusia 4-6 tahun, setidaknya mampu mengingatkan kembali masyarakat dan tamu undangan akan berbagai permainan tradisional. Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Anis Baswedan yanghadir pun kagum dengan penampilan Dokar Bobo. ■ Bermain
“Dolanan Karo Bocah-Bocah ini merupakan sebuah layanan bermain untuk anak usia dini, yang menyediakan berbagai per-
mainan tradisional untuk menstimulasi kecerdasan anak. Ada banyak nilai-nilai karakter yang diajarkan dalam permainan tersebut, seperti melatih rasa sportivitas, melatih kejujuran, kerjasama tim hingga sebagai sarana olahraga sembari bermain,” papar Ketua Program Studi Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini (PG PAUD) UPGRIS Purwadi MPd, di sela kegiatan. Dirinya berharap nantinya berbagai permainan tradisional tersebut dapat diperkenalkan dan diajarkan kepada para siswa, sehingga diharapkan nantinya mereka tidak hanya cerdas secara akademik, namun juga cerdas secara karakter.Kegiatan Pekan Budaya Indonesia 2015, digelar hingga Senin (10/8) mendatang. Dalam helatan yang mengusung tema Harmoni Dalam Keragaman Budaya tersebut, ditampilkan seluruh budaya yang ada di Jateng.■ rix-rth
Sejarah Sadarkan Kebangkitan Generasi Muda TEMBALANG – Jangan sekalisekali meninggalkan sejarah. Akronim dari istilah Jas Merah tersebut disampaikan Presiden Pertama RI Ir Soekarno dalam pidato terakhirnya pada tahun 1966. Seakan ikut mengamini, apa yang dis ampaikan sang proklamator, sejarah sebagai rekam jejak sebuah bangsa belum dimaksimalkan perannya oleh pemerintah. Sejarah seakan hanya cerita kemarin dan hanya cukup dikenang. “Pengajaran sejarah tidak semata-mata berfungsi untuk memberikan pengetahuan sejarah sebagai kumpulan informasi fakta sejarah, tetapi juga bertujuan menyadarkan generasi muda untuk membangk-
itkan kesadaran sejarahnya,” papar sejarawan dari Universitas Indonesia Anhar Gonggong, dalam Dialog Kesejarahan pada Pekan Nasional Cinta Sejarah ‘’Memperkokoh Karakter Bangsa yang Berdaulat dalam Politik, Berdikari dalam Ekono-mi, dan Berkepribadian dalam Sosial dan Budaya’‘, di Kampus FISIP Universitas Diponegoro (Undip), Tembalang, Kamis (6/8). Anhar Gonggong menilai pengetahuan masa lampau mengandung nilai-nilai kearifan yang dapat digunakan untuk melatih kecerdasan, membentuk sikap, watak dan kepribadian para pembelajar sejarah. ‘’Dahulu orang-orang yang
berjuang untuk kemerdekaan menginginkan negara ini merdeka. Sekarang, 70 tahun setelah merdeka, kita menjadi semakin takut untuk merdeka. Ini menjadi ironis dan dipertanyakan,’‘ kata Anhar. ■ Dihafalkan
Aktivis Hilmar Farid menambahkan, saat ini banyak generasi muda yang menilai sejarah hanya dimaknai sebatas dihafalkan, namun tidak pada pemahaman mengenai bagaimana kesadaran sosial terbentuk. “kita memerlukan kesadaran sejarah dan bukan sekadar ingatan atau hafalan. Kita memerlukan pengetahuan prosedural
yang tidak semata berbicara tentang tanggal, tempat dan peristiwa, tapi bagaimana menangani masa lalu yang kompleks,’‘ tandasnya. Sementara Guru Besar Sejarah Universitas Negeri Semarang (Unnes) Prof Wasino, menjelaskan bahwa sejarah bisa dimanfaatkan untuk berbagai tujuan, termasuk kemajuan bangsa. Salah satu hal yang harus didorong terkait pengajaran sejarah adalah revolusi mental para guru sejarah. “Pemaparan mengenai sejarah tidak hanya sekedar membuka buku, namun juga disertai dengan pemahaman sejarah tersebut, sehingga tidak text book,” paparnya. ■ Rix-rth
MEMAPARKAN : Sejarawan Universitas Indonesia Anhar Gonggong (berdiri) bersama Guru Besar Sejarah Unnes Wasino dan aktivis Hilmar Farid menjadi pembicara dalam Dialog Kesejarahan pada Pekan Nasional Cinta Sejarah di Kampus FISIP Undip, Tembalang, Semarang, Kamis (6/8). ■ Foto : Arixc Ardana-rth